Smart Book for Moslem ITB

Page 1

Buku Pintar

Muslim ITB

Buku Pintar Muslim ITB Buku Pintar Muslim ITB

presented by GAMAIS ITB

#IgniteYourSpirit


Spesial untuk keluarga baru kami, Mahasiswa Muslim ITB 2014


DAFTAR ISI

5 6 8 9 10 12 13 16 26 28 37 46 50 57 62 63 64 65

Salam Redaksi Sambutan Kepala GAMAIS Sambutan Ketua PMB GAMAIS 2014 Mengenal GAMAIS ITB Sejarah GAMAIS Logo GAMAIS Profil GAMAIS LDF dan LDPS Keanggotaan GAMAIS Inside GAMAIS Kegiatan Keislaman di GAMAIS dan ITB Unit-Unit Keislaman di ITB Manajemen Waktu dan Prioritas Amalaiyah Yaumiyah Mahasiswa Sehari Semalam Istilah dan Singkatan Temukan Keluargamu! Susunan Panitia Inti PMB GAMAIS 2014 Susunan Redaksi


SALAM REDAKSI

Assalamu’alaikum wr. wb. Apa kabar sahabat-sahabat 2014? Semoga sahabat-sahabat dalam keadaan penuh semangat ya... Apa itu Buku Pintar Muslim ITB? Buku Pintar Muslim ITB adalah salah satu program rintisan dari tim panitia penyambutan mahasiswa baru GAMAIS yang dibuat dengan tujuan untuk memperkenalkan GAMAIS kepada mahasiswa baru dan memberikan informasi bermanfaat kepada sahabat semua. Di buku ini sahabat-sahabat akan menemukan informasi-informasi seputar GAMAIS, kegiatan-kegiatan keislaman yang ada di sekitar kampus ITB dan masih banyak informasi lainnya yang sudah kami susun. Kami berharap buku ini dapat memberikan manfaat kepada sahabat-sahabat dan dapat bernilai kebaikan bagi setiap orang yang berperan dalam pembuatan buku ini. Mohon maaf bila dalam penyusunan buku ini terdapat kesalahan. Akhir kata dari kami... PMB GAMAIS 2014, Ignite your spirit! Tidak lupa juga, karena kita keluarga Wassalamu’alaikum wr. wb.

5


SAMBUTAN Kepala GAMAIS periode 2013-2014

Ahmad Yasin R. (FI ‘11) Bismillahirrahmanirrahim. Segala puji bagi Allah SWT atas segala rahmat dan karunia-Nya yang telah memberkahi jalannya proses pembuatan Buku Pintar Muslim ITB ini, semoga buku ini bisa bermamfaat bagi semua mahasiswa baru ITB untuk membantu proses belajar dan beradaptasi dengan kehidupan awal di kampus ITB. Informasi akademik, suasana kehidupan di sekitar kampus serta informasi keislaman adalah hal hal pertama yang harus diketahui oleh mahasiswa baru ITB untuk menunjang adaptasi di awal tahun proses belajar di ITB. Kesuksesan tidak hanya dipengaruhi oleh kemampuan intelektual saja, tetapi juga harus ditunjang dengan kemampuan beradaptasi terkait kondisi pergaulan dan suasana akademik yang berbeda antara materi SMA dengan universitas. Banyak mahasiswa baru yang terjebak pada pergaulan yang tidak baik, sehingga pergaulan yang tidak baik tersebut akan mempengaruhi produktivitas mereka di kehidupan kampus.

ITB sehingga mahasiwa baru perlu mendapatkan banyak informasi keislaman dan pengetahuan tentang aliran-aliran menyimpang ini agar tidak terjebak. GAMAIS ITB selalu ingin terdepan untuk menyambut mahasiswa baru ITB, memberikan pengarahan dan bimbingan bagaimana menjadi seorang mahasiswa yang prestatif, religius dan bersemangat membangun agama dan bangsa. Lingkungan yang kondusif dengan pergaulan yang baik dan suasana keislaman yang terkondisikan dengan semangat pembinaan adalah hal yang sangat mahal dalam era modern saat ini, GAMAIS ITB mengadakan program mentoring sebagai wadah untuk saling menasehati dalam kebaikan sesama mahasiswa muslim juga sebagai wadah untuk saling menambah kapasitas pribadi dan agama. Wahana untuk berdiskusi dan menyusun aktivitas aktivitas kemahasiswaan sesama mahasiswa. Mulai dari kelompok kecil dari mentoring ini harapannya bisa menjadi wadah pembinaan dan monitoring aktivitas akademik, kemahasiswaan dan keislaman mahasiswa muslim ITB. Semoga buku ini bisa menjadi panduan awal bagi mahasiswa baru dalam menjalankan proses belajar mengajar, berkemahasiswaan dan berkeislaman di kampus ITB, sehingga menjadi mahasiswa muslim yang prestatif, religius dan bersemangat untuk membangun agama dan bangsa.

Informasi keislaman sangat penting diketahui oleh mahasiswa baru karena banyak mahasiswa baru yang terjebak pada pemikiran yang tidak islami ataupun pemahaman keislaman yang tidak baik. Mahasiswa baru memiliki semangat yang begitu tinggi untuk mendalami islam dan hal ini terkadang dimamfaatkan oleh kelompok tertentu untuk mengambil keuntungan pribadi ataupun kelompok. Hari ini berkembang pesat pemikiran-pemikiran Islam yang menyimpang di sekitar kampus

6

7


SAMBUTAN Ketua PMB GAMAIS 2014

Robby Izaty R. (MS ‘12) Bismillaahirrahmaanirrahiim Segala puji bagi Allah azza wa jalla, tiada ilah yang berhak disembah selain Dia. Shalawat tetap tercurah kepada baginda besar Muhammad Rasulillah shalallahu alaihi wassalam. Tahun ajaran baru selalu memberikan warna yang berbeda di kampus ITB. Euforia atas keberhasilan menembus ujian masuk, baik SNMPTN maupun SBMPTN, seolah-olah disebarkan oleh mahasiswa baru ke seluruh pelosok kampus. Hal ini membuat setiap organisasi di dalam naungan kampus ITB berlomba-lomba untuk memberikan sambutan yang terbaik untuk mahasiswa yang seringkali disebut putra-putri terbaik bangsa Indonesia, tidak terkecuali GAMAIS ITB. Sebagai organisasi resmi, Keluarga Mahasiswa Islam ITB juga telah melalui berbulanbulan persiapan untuk memberikan sambutan kepada mahasiswa baru. Buku yang ada di tangan teman-teman ini adalah salah satu buah yang dapat dipetik dari persiapan itu. Buku Pintar Muslim ITB adalah buku yang berisi informasi awal yang dibutuhkan mahasiswa baru untuk menjadi bagian dari civitas akademika ITB, khususnya informasi mengenai GAMAIS, sehingga diharapkan mahasiswa baru dapat mengenal dengan lebih dekat Keluarga yang menunggu mereka. Disamping itu juga disediakan informasi lainnya yang Insya Allah akan bermanfaat bagi mahasiswa baru. Semoga Allah azza wa jalla memberikan manfaat yang besar bagi teman-teman mahasiswa baru melalui buku ini.

8

MENGENAL GAMAIS ITB “Karena Kita Keluarga” Teman-teman tau apa itu GAMAIS? Ya, GAMAIS adalah Keluarga Mahasiswa Islam Institut Teknologi Bandung tempat teman-teman sedang menuntut ilmu saat ini. Dengan visi besar ”Satu Keluarga Menjadi Model Lembaga Dakwah Kampus Nasional Berbasis Pembinaan dan Kompetensi, Melingkupi Seluruh Sayap Dakwah Menuju Indonesia Islami” GAMAIS dapat menjadi salah satu tempat teman-teman berkarya dan memberi manfaat kepada ummat. Bukankah sebaik-baik manusia adalah yang bermanfaat bagi sesamanya? Apa sih yang membedakan GAMAIS dengan yang lainnya? GAMAIS memiliki objek da’wah utama di dalam kampus yaitu mahasiswa. Di dalam GAMAIS kamu dapat bertemu dengan berbagai mahasiswa dengan latar belakang yang berbeda-beda. Kegiatan yang dilaksanakan GAMAIS pun bermacam-macam karena GAMAIS adalah organisasi yang bersifat “lebih umum”. Mulai dari kegiatan serius seperti kajian hingga kegiatan yang fun semisal rihlah dapat kamu temukan disini. Ciri khas, nilai-nilai yang ingin dijaga dan lain-lain dapat temna-teman temukan di profil GAMAIS sebagai LDK pada halaman-halaman berikutnya.

9


SEJARAH GAMAIS

PROLOG

P

ada tahun 80an Kegiatan di dalam kampus ITB didominasi oleh kelompok-kelompok yang tidak akrab dengan kegiatan keislaman. Sebagian aktivis kampus saat itu bahkan secara terang-terangan menyatakan diri sebagai “kelompok kiri” yang cenderung sosialis atau marxis. Pada tahun ini juga hampir tidak ada ruang bagi mahasiswa muslim untuk mengekspresikan keislamanya di dalam kegiatan kemahasiswaan di ITB.

1985

P

ara mahasiswa muslim mengadakan pengajian kecil di lingkungan jurusan yang disebut usroh sebagai upaya pertama yang dilakukan para mahasiswa muslim untuk menghidupkan suasana keislaman di kampus ITB. Kemudian berbagai usroh jurusan juga membentuk suatu komunikasi yang menghasilkan kesepakatan untuk mengadakan kegiatan keislaman seperti Isra’ Mi’raj di kampus ITB. Hal ini kegiatan yang digagas oleh angkatan 85 dan mendapatkan dukungan dari angkatan 83 dan 84.

1986

S

ering kali komunikasi antar angkatan menghasilkan sebuah rancangan kegiatan seperti Pesantren Mahasiswa. Acara ini

10

diadakan pada masa liburan panjang bulan Juni dan Juli 1986 di Pondok Pesantren At Taqwa di Ujung Harapan, Bahagia, Bekasi. Pesantren mahasiswa ini di bawah bimbingan Dewan Dakwah Islamiyah Indonesia (DDII) yang menyebabkan kegiatan ini bisa dijalankan hampir dua bulan lamanya. Kegiatan ini menciptakan orang-orang yang menjadi motor penggerak GAMAIS ITB. Usai kegiatan tersebut angkatan 86 yang solid dalam wadah Keluarga Mahasiswa Muslim 86 (KMM 86) sepanjang menjalani masa TPB mendorong para aktivis eks-pesantren mahasiswa membuat inisiatif besar, yaitu Herry Meoljanto (FT’83) mengkampanyekan tentang perlunya wadah organisasi mahasiswa Islam di Kampus ITB, momen ini sering dikenang sebagai sumpah setia pendirian GAMAIS ITB dibawah Menara Salman.

1987

D

i rumah kos Jauharul Fuad (TI’83) dilakukan pertemuan besar yang menginisiasi munculnya organisasi mahasiswa Islam ITB. Sekitar 100 mahasiswa muslim antusias mendatangi acara ini. Di acara ini disepakati akan dilakukannya pembentukan organisasi mahasiswa muslim ITB melalui sebuah kongres di BLKP Lembang yang akhirnya dilakukan pada 29-30 Agustus 1987. Tepat tengah malam, Ahad, 30 Agustus 1987, GAMAIS ITB resmi berdiri. Keesokan harinya perangkat organisasi GAMAIS ITB angkatan pertama terbentuk.

11


LOGO GAMAIS

Sederhana Penuh Makna

PROFIL GAMAIS

Sebagai sebuah lembaga dakwah kampus (LDK), GAMAIS ITB tentu memiliki profil. Yuk kita simak profil GAMAIS ITB berikut!

Al ‘Aqidah (kemerdekaan)

GAMAIS ITB melaksanakan perannya secara bebas, tanpa ada seorang pun yang boleh menghalanginya dari kebenaran.

Al Wahdah (kesatuan)

Setelah melalui serangkaian proses panjang, GAMAIS pun berdiri. Ini dia logo GAMAIS, sederhana bukan? Tapi di balik kesederhanaan logo ini terdapat makna yang mendalam.

GAMAIS ITB harus menyatukan barisan-barisan, bukan memecah belah, mendekatkan perbedaan sikap, mematangkan pemikiran, dan menyatukan upaya menuju tujuan bersama.

Al Binaa (pembinaan)

Lima garis putih membentuk lafadz Allah menunjukkan niat serta tujuan dari amal yang dilakukan oleh GAMAIS ITB yaitu menuju keridhaan-Nya Lima garis putih pula menunjukkan pilar kekokohan GAMAIS ITB yaitu ketaatan menjalankan 5 rukun Islam Bentuk ketupat menunjukkan empat dimensi pembinaan GAMAIS ITB: Ruhiyah, Fikriyah, Jasadiyah, dan Khulukiyah Tulisan kapital GAMAIS ITB berwarna putih menunjukkan posisi GAMAIS ITB yang teguh dan mencerahkan umat

12

GAMAIS ITB bertujuan membina anggotanya secara ruhi (mental), fikri (pemikiran) ,ilmi (ilmu), ijtima’I (sosial) dan jasadi (fisik) sebagai batu bata yang baik dalam bangunan masyarakat Islam.

Asy Syuuro (musyawarah)

Syuro yang mengikat dan demokrasi adalah sarana yang benar dalam pengambilan keputusan.

Al Akhlaaq (akhlak)

Anggota GAMAIS ITB harus beramal secara komitmen dengan akhlak dan perilaku yang lurus.

13


Al Hiwaar Laa Al ‘Unf (dialog, bukan kekerasan)

Bahasa dialog dan saling memahami adalah pedoman yang harus dipegang , bukan kekerasan dan permusuhan. Merubah kemudharatan harus ditempuh dengan cara sebaik mungkin hingga tidak menimbulkan mudharat yang lebih besar.

Al ‘Alaniyah (terang-terangan)

Aktifitas yang dilakukan GAMAIS ITB adalah aktivitas yang terang-terangan, jauh dari sembunyi-sembunyi.

Al Intifaah (terbuka)

GAMAIS ITB harus terbuka dalam menjalin hubungan dengan semua pihak, menjauhi fanatisme sempit yang memecah belah.

Ar Riyaadah (kepeloporan)

GAMAIS ITB melakukan aktifitas kepeloporan, selalu membawa bendera di depan dan memimpin yang lain di setiap medan amal

Al Wathoniyah (kebangsaan)

Amal GAMAIS ITB adalah aktivitas kebangsaan yang mulia, di mana ia membela hak-hak dan nilai-nilai luhur bangsanya.

Al ‘Aalamiyyah (internasional)

Amal GAMAIS ITB adalah aktivitas yang benar-benar internasional, memiliki hubungan dengan seluruh gerakan mahasiswa di seluruh dunia berdasarkan kaidah ”Li kullin zhorfuhuu, wa lil-jamii’i ahdaafun musytarokah” (masing-masing memiliki situasi dan kondisi, dan semuanya memiliki tujuan yang sama).

Al Insaaniyah (kemanusiaan)

Aktivitas GAMAIS ITB bersifat manusiawi seluas-luasnya, membela hak asasi manusia dari berbagai jenis, bangsa, warna kulit, agama, atau pemikiran berlandaskan kemerdekaan, keadilan dan pembela terhadap yang tertindas di manapun mereka berada.

Al Mu Assasiyah (kelembagaan)

GAMAIS ITB adalah sebuah lembaga yang didasari perencanan yang matang dan manajemen yang benar dengan tujuan keberhasilan amal.

Al Awlawiyyah (memiliki prioritas)

GAMAIS ITB harus serius menempatkan aktivitasnya berdasarkan skala prioritas, mendahulukan yang terpenting.

14

15


LDF DAN LDPS Lebih jauh dengan LDF and LDPS

Smuty memiliki beberapa kegiatan, yaitu pengkaryaan, kegiatan ramadhan, mentoring, kajian fakultas, dan acara kekeluargaan.

Setiap muslim ialah keluarga, sehingga muncullah GAMAIS (Keluarga Mahasiswa Islam) dengan jargon nya “Karena Kita Keluarga�. GAMAIS merupakan organisasi keislaman yang melingkupi seluruh kampus ITB. Dalam mencapai tujuannya, GAMAIS memiliki tangan-tangan lain yang bekerja di wilayah yang lebih sempit. LDF (lembaga dakwah Fakultas) dan LDPS (Lembaga Dakwah Program Studi) merupakan tangan-tangan dari GAMAIS. Dua belas adalah jumlah fakultas di ITB, begitu juga jumlah LDF. Mulai dari ujung barat laut SBM hingga ujung Tenggara FSRD, semua memiliki lembaga dakwah fakultas masing masing. Yuk, kita bahas satu persatu.

SMUTY

SBM Muslim Society @smutyitb

GAMIFTI

Keluarga Mahasiswa Islam FTI www.facebook.com/gamifti.itb.9 @gamifti, @MuftiITB

B

ergeser ke daerah labtek yang mengitari Intel, disana ada Gamifti ITB (Keluarga Mahasiswa Islam FTI ITB). Gamifti sebagai LDF membawahi tiga LDPS yaitu Gamistek (Keluarga Mahasiswa Islam Teknik Kimia), Mufti (Muslim Fisika Teknik ITB) dan MITI (Muslim Teknik Industri). Gamifti memiliki kegiatan yang beraneka ragam, mulai dari agenda kajian, training ibadah, tahsin, agenda-agenda kekeluargaan, kaderisasi, syiar media, mentoring, pengaryaan, penyambutan mahasiswa baru, Tawa-Tiwi (simfoni), dll.

K

ita mulai dari ujung barat laut. Sekolah Bisnis dan Manajemen atau biasa disingkat SBM memiliki LDF yang bernama Smuty. Smuty merupakan singkatan dari SBM Muslim Society.

16

17


MSTEI Muslim STEI

www.facebook.com/mstei.itb @MuslimSTEI, @Muslif_ITB, @muslimelektro

D

isebelah Gamifti kita bisa ketemu dengan MSTEI (Muslim STEI). MSTEI membawahi dua LDPS yaitu ME (Muslim Elektroteknik) dan Muslif (Muslim Informatika). Yang insya Allah bakal di dapetin dari MSTEI antara lain Paris MSTEI (Pengajian Rutin Islam), BidikMisi on the Go, Bulletin, Taujih on Your Screen (TOYS), Permen Tausyiah (MenTaus), dan tanya Ustadz.

FMIPA yang berada di bawah bimbingan MILIS beberapa kali mempertahankan gelar sebagai roket terbaik di kampus ITB. Sebelumnya MILIS membawahi beberapa LDPS, yaitu KM3 (keluarga mahasiswa muslim matematika), MAIFI (muslim fisika), An Najm (Astronomi), dan Kamamuki (keluarga mahasiswa muslim kimia). Sejak tahun 2012 kemarin MILIS berdiri sejajar dengan keempat LDPS.

KAMIFA

Keluarga Muslim Farmasi www.facebook.com/kamifa.itb @KAMIFA_ITB

MILIS Muslim Family of Mathematics and Natural Sciences www.facebook.com/MILISITB @muslimmipaITB, @mifi_itb, @kamamuki_itb, @AnNajm_ITB, @KM3_ITB

D

i sebelah Milis ada Kamifa (Keluarga Mahasiswa Farmasi). Sedikit berbeda dengan LDF lain, Kamifa berdiri sendiri di fakultas karena tidak terdapat lagi adanya LDPS disana. Kamifa memiliki berbagai kegiatan seperti Kamifa Mengkaji, Skirt Day, twit rutin Kamifa, Kamifa reminder, mading Kamifa, Skifi, dan Annisaa Day.

M

enyebrangi Intel, kita menuju ke LDF yang lain lagi. Ada MILIS disana. Milis merupakan singkatan dari Muslim Family of Mathematics and Natural Sciences. MILIS memiliki prestasi yang cukup baik di ITB. Roket (rohis kelas TPB)

18

19


GEMURUH

Gerakan Muslim Timur Jauh @gamaisFTTM, @MuslimTambang

S

ekarang kita meloncat ke bagian timur jauh kampus ITB. Disana ada dua LDF yang bercokol gagah, yaitu Gemuruh dan LDFITB. Gemuruh merupakan singkatan dari Gerakan Muslim Timur Jauh, sebuah Lembaga keislaman di FTTM. Gemuruh membawahi beberapa LDPS, antara lain Al Bithruulu (Teknik Perminyakan), Al Hadid (Teknik Metalurgi), Al Ardhi (Teknik Geofisika) dan MIT (Mahasiswa Islam Tambang, Teknik Pertambangan). Gemuruh memiliki berbagai kegiatan yang menarik untuk diikuti, seperti kajian mingguan, buletin KISRUH, Gembit (gemuruh Mabit), pengaryaan, mentoring, dll.

tan dari Lembaga Dakwah Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian, mengayomi tiga LDPS, antara lain Al Jibaal (Teknik Geologi), MMO (muslim Meteorologi dan Oseanografi), dan FSIGD (Forum Silatuhami Islam Geodesi). Kegiatan LDFITB antara lain ta’lim, beberapa acara kekeluargaan seperti rujakan, dan jalan-jalan, berbagi buku TPB, dan pengaryaan TPB. Kedua LDF di timur jauh ini juga melakukan kolaborasi melalui kegiatan ta’lim bersama yang disebut Jelajah.

IMAM FTMD

Ikatan Mahasiswa Muslim FTMD

www.facebook.com/imam.ftmd @IMAM_FTMD, @mim_ITB, @mmm_ITB

LDFITB

Lembaga Dakwah Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian

www.facebook.com/ldfitb.itb @LDFITB_ITB, @sahabatmmo

T

etangga Gemuruh, yaitu LDFITB memiliki kegiatan yang tidak kalah kerennya. LDFITB yang merupakan singka-

20

S

etelah mengubek-ubek wilayah timur jauh, sekarang saatnya kita masuk pintu teleportasi dan menuju bagian barat kampus, CLING. Oke ada apa di barat kampus? Ternyata disini ada Imam FTMD atau kepanjangannya Ikatan Mahasiswa Muslim Fakultas Teknik Mesin dan Dirgantara. Disini akhwatnya jarang, kebanyanyakan dihuni oleh pejantan tangguh alias para ikhwan. Wajar lah, FTMD kan emang gersang, hampir ikhwan semua, hehe... Sebagai sebuah LDF, IMAM FTMD

21


membawahi tiga LDPS, yaitu MMM (Mahasiswa Muslim Mesin), MIM (Mahasiswa Islam Material), dan ISA (Islamic Students of Aeronautics). Kegiatan-kegiatan yang dijalankan IMAM FTMD antara lain: Pengaryaan TPQ ArRahman, IMAM FTMD Reminder, rihlah IMAM FTMD, Pembinaan Bahasa Arab, dan Kajian keislaman. Wah, keren-keren ya kegiatannya.

AL-AMIN

Keluarga Muslim Infrastruktur @AlAminITB, @kmms_ITB, @kamil_itb, @IMMUT_ITB

S

edikit bergeser ke arah selatan, kita akan bertemu dengan Al-Amin. Al Amin merupakan LDF dari FTSL. Kenapa namanya AL-Amin? Al-Amin ini sebenarnya kata awal dari Amin, keluargA Muslim INfrastruktur. Kalau cuma Amin agak aneh kedengarannya, sehingga ditambahkan dua huruf lagi. yaitu ’Al’ serta tanda hubung “-“ setelahnya. Sama halnya dengan LDF yang lain, Al-Amin memiliki beberapa kegiatan seperti pengaryaan, Ta’lim, dan acara kekeluargaan.

22

KISR

Keluarga Islam Seni Rupa

www.facebook.com/kiseritb @K_I_S_R | ask.fm/K_I_S_R

K

eluarga Islam Seni Rupa adalah salah satu GAMAIS wilayah yang berada di Fakultas Seni Rupa dan Desain. Awalnya merupakan hobby group dari KMSR, namun akhirnya berdiri sendiri. KISR adalah media dakwah untuk masyarakat seni rupa. Beberapa misi KISR ialah mengadakan acara rutin di gedung SR, bekerja sama dengan KMSR untuk mengadakan acara perayaan hari besar Islam, contohnya qurban dan konser Ramadhan, dan terakhir, menjaga kekompakan BPH yang kemudian diharapkan masing-masing BPH menjaga kekompakan dengan anggota divisinya. Selain itu KISR juga memiliki kegiatan berupa SOKER (sore KISR) atau SIKER (siang KISR), weekend KISR, KISR ON DUTY (KISR One Day Up to You), dan masih banyak lagi. Berbeda dengan ODOJ, seperti namanya KISR ON DUTY tidak memiliki target tertentu. Program ini diadakan untuk mengistiqamahkan tilawah anggotanya. Sebagai fakultas yang bergerak di bidang seni rupa dan desain KISR sering membuat propaganda dan syiar melalui bidang anggotanya yang dipublikasi lewat facebook fanpage dan media lainnya.

23


AL HAYAAT Muslim SITH

anggung jawab dakwah di tingkat SAPPK. Musa memiliki struktur kebawahnya terdiri dari 3 struktur besar, yaitu KMMP (LDPS Planologi), Garis (LDPS Arsitektur) dan Dakwah TPB.

@Banghayaat

S

elanjutnya Al Hayaat. Sebuah lembaga keislaman yang bergerak di Sekolah Ilmu dan Teknologi Hayati. Al Hayaat merupakan salah satu LDF yang paling aktif syiarnya. Hal ini bisa dilihat dari berbagai media jejaring sosial Al Hayaat yang tetap aktif memberikan inspirasi bagi para pendengar setia nya, beuh udah kayak radio aja.

MUSLIM JATINANGOR @MuslimJTR

N MUSA

Muslim SAPPK

ah, sudah dua belas fakultas terbahas nih. Sudah semua kah? Ternyata belum, kawan. Masih ada satu lagi. Muslim Jatinangor. Seperti halnya LDF yang lain, Muslim Jatinangor juga merupakan perpanjangan tangan Gamais. Bedanya, organisasi ini bergerak di kampus Jatinangor. Jadi buat teman-teman yang bakal kuliah di Jatinangor tidak perlu khawatir, karena masih tetap ada ruang untuk saling berbagi dan menjaga dalam ukhuwah islamiyah.

@musaitb, @kmmp_itb @gARis_itb

Y

ang terakhir ialah Musa (muslim SAPPK). Musa dibentuk memiliki tujuan yaitu untuk mengoptimalkan syi’ar dan dakwah Islam baik di Prodi Teknik Planologi, Teknik Arsitektur, maupun TPB SAPPK. Konsep dari organisasi Musa ini ialah sebagai pen-

24

25


KEANGGOTAAN GAMAIS

Di mana posisimu di GAMAIS?

Anggota GAMAIS ITB terdiri dari:

Anggota Biasa Anggota ini terdiri dari seluruh Mahasiswa Islam ITB jenjang S-1 dan terdaftar pada Biro Administrasi Akademik ITB.

Anggota Kehormatan Mereka adalah mahasiswa atau bukan mahasiswa yang mempunyai kompetensi secara keorganisasian dan mendapatkan akreditasi dari Majelis Pertimbangan Organisasi (MPO) GAMAIS ITB.

Kader

pasif adalah kader GAMAIS yang memilih untuk beraktivitas serta mengemban amanat di luar GAMAIS namun tetap bersedia menyatakan diri sebagai kader GAMAIS. Untuk yang menjadi kader ini, mereka harus mengikuti salah satu tahapan kaderisasi GAMAIS dan ditetapkan sebagai kader oleh kepala GAMAIS ITB. Kader GAMAIS sendiri memiliki beberapa tingkatan, yaitu kader mula, kader muda, kader madya, dan kader purna. Masing-masing tingkatan itu, harus melewati proses pembinaan untuk bisa mencapai suatu tingkatan. Kader GAMAIS sendiri memiliki profil ideal yang cukup baik, yaitu intelek, Qur’ani, profesional, inklusif, dinamis, dan sehat jasmani. Untuk teman-teman mahasiswa baru ITB, langkah awal untuk menjadi kader GAMAIS yaitu dengan mengikuti proses kaderisasi SIMFONI (Sarana Interaksi Menuju Transformasi Diri). Di SIMFONI itu sendiri, Insya Allah teman-teman akan lebih mengenal GAMAIS dan bisa menambah kenalan saudara-saudara muslim dari berbagai fakultas / sekolah.

Kader GAMAIS terdiri dari kader aktif dan pasif. Kader aktif adalah kader yang telah menyatakan diri bersedia beraktivitas dan mengemban amanat di GAMAIS, sedangkan kader

26

27


INSIDE GAMAIS GAMAIS memiliki banyak sekali kegiatan yang super duper seru dan tentunya bermanfaat. Berbagai kegiatan tersebut dijalankan melalui berbagai biro dan sektor yang GAMAIS miliki. Mungkin teman-teman semua penasara, apa saja sih biro dan sektor tersebut? Terus kegiatan-kegiatan nya juga ngapain aja sih? Yuk kita bahas disini, check this out!

Becanda deng. Nah, selain beberapa program utama tadi, Annisa juga punya beberapa program insidental, antara lain: Partisipasi eksternal, sebuah program dimana “annisaa� ITB didorong untuk ikut dalam berbagai kegiatan kemuslimahan yang diadakan oleh pihak diluar GAMAIS. Yang terakhir, biro Annisaa memiliki program SMS Tausiyah.

Biro Annisaa Dalam ajaran agama Islam, wanita merupakan mahkluk yang spesial. Memamhami kespesialan kaum hawa tersebut, GAMAIS merasa perlu untuk membuat biro khusus bagi kaum hawa. Tidak main-main, bukan satu tetapi dua bidang khusus disediakan oleh GAMAIS untuk kaum hawa ini. Ada ANNISAA 1 dan Biro Annisaa.

ANNISAA 1

D

ilihat dari program-programnya, bidang ini lebih mengkhususkan targetnya pada annisaa alias akhawat alias perempuan yang menjadi BPH di LDW (Lembaga Dakwah Wilayah). ANNISA 1 memiliki berbagai program, antara lain: Club korwat wilayah, Kubah (Kumpul BPH Akhwat), dan Kawah (Kunjungan Annisaa Wilayah). Jika ada program utama lain kemungkinan Annisa bakal kasih nama Sawah, hehe, biar kompakan wah wah wah semua.

28

N

ah, masih rada sama de-ngan divisi sebelumnya, sama-sama annisaa. Tetapi sedikit berbeda. Kalo bidang yang ini, Biro Annisaa, lebih merakyat. Kegiatannya seru-seru pisan, Ada Annisaa Day, Diary Annisaa, Annisaa berkicau, Tempel-tempel Annisaa, dan Pendampingan Annisaa Wilayah. Itu program rutinya. Sedangkan program insidentalnya ada Database Muslimah, Rumah Cantik Annisaa, Annnisaa Menurut, dan Last Day With Annisaa.

B

erbagai program tersebut memiliki goal, yaitu: terbentuknya kegiatan syiar yang inklusif, sistematis dan kontributif, kemuslimahan yang mandiri di tiap fakultas, tertanamnya minimal salah

29


satu materi syi’ar keakhwatan pada muslimah ITB, sinergisasi antar sektor dan antara pusat dan wilayah, Stabil dan solidnya internal kader akhwat, baik pusat maupun wilayah.

Sekretaris Jendral

S

ekertaris jendral memiliki beberapa fungsi, meliputi: sosialisasi kerja bulanan (timeline dan periodisasi), memegang forum angkatan, mengontrol dan mengevaluasi keberjalanan program kerja GAMAIS 2014, penelitian dan pengembangan, dan kordinator komunikasi dan informasi GAMAIS 2014.

BSK

(Biro Sinergis Kewilayahan)

R

oadshow ke wilayah merupakan program yang mendorong adanya penguatan tali silaturahim atara BPH pusat dengan wilayah melaui kegiatan kunjungan. WI-DATA merupakan program dimana dilakukan pendataan kegiatan-kegiatan wilayah, tujuannya ialah agar kegiatan keislaman ITB dapat lebih terstruktur dan terkoordinasi. Kemudian Muspim, dalam program ini dilakukan koordinasi melalui pertemuan langsung antara pimpinan LDF dan LDPS dengan GAMAIS pusat. Yang terakhir program Akhwat Bersinergi.

S

etelah membahas program-program rutin biro ini, sekerang kita bahas tentang program insidentalnya. Ada sembilan program insidental yang dijalankan Biro ini. Beuh, lumayan banyak juga ya. Kesembilan program ini memiliki inti tujuan untuk menjadikan LDW lebih hidup dan lebih bersinergi. Ada program Soulmate LDW yang mempersaudarakan LDW yang berbeda, ada juga program Wi-Award yang merupakan penghargaan bagi LDW terbaik.

S

eperti yang kita tahu, GAMAIS memiliki unit-unit perpanjangan tangan di berbagai fakultas dan program studi, yaitu LDF dan LDPS yang biasa juga disebut LDW (Lembaga Dakwah Wilayah). Nah, biro ini, Biro Sinergis Kewilayahan, memiliki tugas untuk menjaga keharmonisan dan kesinergisan kinerja tangantangan GAMAIS tersebut. Ada beberapa program rutin yang dijalankan oleh biro ini, antara lain: roadshow ke wilayah, WIDATA, Muspim (Musyawarah Pimpinan), dan Akhwat Bersinergi.

30

PSDM

(Pengembangan Sumber Daya Manusia)

S

ektor ini memiliki beberapa peran yang sangat penting, yaitu: melakukan pembinaan keislaman bagi kader GAMAIS, melakukan pendataan anggota GAMAIS, melakukan pembinaan softskill bagi kader GAMAIS, menjaga ukhuwah pengurus dan

31


Internal

kader GAMAIS, melakukan regenerasi, MSD pengurus , dan melaksanakan pemberdayaan forum angkatan.

M

elihat perannya yang begitu banyak dan juga besar, sektor PSDM kemudian dibagi lagi menjadi beberapa departemen. Yang pertama ialah Departemen MKDU. Fokus departemen ini ialah pada pendataan kader GAMAIS, penguatan rasa kekeluargaan antar kader, pemberian apresiasi terhadap prestasi, serta pemberian bantuan bagi yang membutuhkan. Yang kedua ialah Departemen Kaderisasi. Sudah jelas tersurat dalam namanya, departemen ini melakukan pembinaan bagi kader GAMAIS untuk dapat berkembang menjadi individu-individu muslim yang kamil. Beberapa program yang dijalankan departemen ini ialah Pengaryaan Angkatan dan Sekolah GAMAIS, Pengontrolan Rohis Kelas TPB, Simfoni, Advance, Mentorology, dan DKT (G-Camp 1 &2).

S

elain program kerja yang dijalankan kedua departemen tersebut, PSDM juga memiliki program umum seperti Mentoring ITB, Ngobrol Kaderisasi, dan Adem berkualitas (acara kekeluargaan internal PSDM).

32

S

ektor internal merupakan supporting system bagi keberjalanan dakwah di ITB. Capaian atau goal dari sektor internal antara lain: memfasilitasi dakwah dalam finansial, memfasilitasi dakwah dalam kenyamanan beribadah, memfasilitasi dakwah dalam teknologi. Dari tiga capaian tersebut, Sektor internal membagi fokus kerja dengan membagi ke tiga departeman yaitu G-Home, G-Corp, dan G-Tech.

G

-Home tugasnya lebih kepada memfasilitasi dakwah dalam kenyamanan beribadah. Program kerjanya meliputi berbagai kegiatan pensuasanaan mushola agar menjadi tempat yang nyaman untuk beribadah. G-Home juga bertanggunan jawab terhadap kebersihan dan kerapihan sekretariat GAMAIS yang berletak di Gedung Kayu Masjid Salman ITB.

G

-Corp fokus dalam pencapaian goal Internal yang pertama yaitu memfasilitasi dakwah dalam finansial. G-Crop punya beberapa program seperti G-Press, sebuah program pen-cetakan dan penjualan buku karya kader GAMAIS, kemudian ada program G-Preneur yaitu sebuah program pelatihan wira-usaha, dan ada juga program Pass TPB

33


SPDK

yang menjual berbagai kebutuhan mahasiswa TPB dan terakhri program G-Konveksi.

G

-Tech mengambil peran dalam pencapaian goal Internal yang terakhir, yakni memfasilitasi dakwah dalam teknologi. Program-programnya meliputi membuati suatu sistem informasi dan juga pengembangan aplikasi penunjang dakwah kampus.

Eksternal

S

ektor Eksternal merupakan penghubung antara Gamais dengan jaringan eksternal dan internal kampus ITB. Sektor Eksternal juga berperan membangun citra GAMAIS di dalam kampus, serta menjadi pusat database jaringan. Dalam eksternal terdapat Departemen FSLDK (Forum Silaturahim Lembaga Dakwah Kampus). Program-programnya meliputi pembinaan LDK kampus lain, penyambutan kunjungan LDK lain maupun lembaga keislaman SMA, juga, tak hanya menyambut kedatangan, dilakukan pula pengunjungan ke LDK lain, terakhir, ada kegiatan GAMAIS Teleconference yang merupakan kolaborasi lembaga Islam internasional yang membahas penanganan isu internasional. GAMAIS ITB memang sudah go internasional. Bravo GAMAIS ITB!

34

(Syiar, Pelayanan, dan Dinamisasi Kampus)

S

ektor ini memiliki capaian-capaian, yaitu: terbangunnya kolaborasi dengan lembaga lain untuk program syiar yang tersebar dan mengakar , terwujudnya Gamais ITB yang mampu memberikan pelayanan keislaman kepada mahasiswa, terwujudnya GAMAIS ITB multimedia yang proaktif, masif dan aktual, serta terwujudnya GAMAIS ITB sebagai Leader Opinion di kampus.

S

PDK membawahi tiga departemen. Yang pertama ialah Departemen Syiar Event. Departemen ini memiliki beberapa program yang unik, asik dan keren seperti program ITB Bersahabat yang merupakan program dengan tujuan mengakrabkan diri kepada pegawai kampus dengan iringan nilai keislaman. Ada juga Program ITB Fresh Time yang merupakan agenda kajian rutin bulanan. Selain itu, departemen ini juga memiliki program pelayanan bagi TPB melalui program PMB (Penyambutan Mahasiswa Baru) dan program Tutorial TPB. Di Hari Raya Qurban, Idul

35


Adha, Departemen Syiar Event biasa menyelenggarakan ITB Berqurban.

D

epartemen selanjutnya ialah Departemen Dakwah Syiar Media. Departemen ini fokus melakukan syiar melalui berbagai media seperti media elektornik (medsos, sms) maupun media cetak. Departemen ini berusaha menyajikan dakwah dalam bentuk semenarik mungkin. Pada pelaksanaannya, departemen ini biasa menyajikan dakwah dalam bentuk komik, video, maupun twit-twit yang menggelitik nurani yang mendorong untuk setiap individu menjadi lebih baik.

D

epartemen yang terakhir ialah Departemen Kajian Strategis dan Pergerakan. Departemen ini punya tiga program yaitu Muslim ITB Movement, GAMAIS Berwawasan, dan Grand Design Mentoring.

36

KEGIATAN KEISLAMAN

DI GAMAIS DAN ITB

Di ITB ada banyak kegiatan bernuansa islami yang bisa memperluas wawasan teman-teman dalam agama Islam. Kegiatan keislaman ini biasanya diadakan oleh GAMAIS atau unit-unit Salman ITB dalam rentang waktu tertentu.

37


Mentoring

M

entoring ialah kegiatan “melingkar� yang akan sering teman-teman lihat di sekitar ITB terutama di lingkungan masjid Salman. Dalam istilah lain, mentoring juga akrab disebut liqa’ atau halaqah. Di GAMAIS kegiatan mentoring ini biasanya dilakukan rutin dalam kelompok-kelompok kecil. Di GAMAIS mentoring ini dikelola oleh BKM (Badan Koordinasi Mentoring). Apa saja yang dibahas dalam mentoring? Tidak hanya keagamaan, mentoring juga bisa membahas kewirausahaan, akademik, bahkan membangun mimpi bersama. Semua tergantung dari mentor masing-masing. Mentoring ini seringkali menjadi kegiatan favorit beberapa mahasiswa terutama kamu-kamu yang haus akan ilmu. Tak jarang kamu temukan mahasiswa yang memiliki lebih dari satu kelompok mentoring. Dimana kamu bisa menemui kegiatan mentoring? Kegiatan ini banyak dilakukan di sekitar masjid Salman, beberapa grup mentoring juga senang melakukan kegiatan mentoring di tempat berbeda seperti di taman, Masjid Daarut Tauhid, kampus lain, atau di kostan mentor.

38

Mabit

M

abit merupakan istilah yang akrab digunakan untuk kegiatan menginap yang dilakukan dalam rangka memperkuat ruhiyah seseorang. Ada juga yang mengartikan Mabit sebagai Malam Bina Iman dan Taqwa. Mabit biasanya diadakan oleh kelompok mentoring, LDF, Gamais pusat atau organisasi lain. Kegiatan dalam mabit pun bermacam-macam mulai dari muhasabah, qiyamullail bersama-sama dan masih banyak lagi.

Annisaa Day

S

esuai dengan namanya, Annisaa Day merupakan satu rangkaian acara yang diadakan oleh keakhwatan GAMAIS khusus untuk muslimah ITB. Kegiatan yang dilakukan selama Annisaa Day bermacam-macam dan sangat bermanfaat untuk diikuti. Mulai dari kajian yang akan menambah ghirah dakwah hingga games yang akan semakin menghangatkan persahabatan temanteman ada disini.

Rumah Cantik Annisaa

M

erupakan Workshop bagi muslimah dalam penataan innerbeauty dalam skala besar yang dikemas dengan metode

39


yang menarik dan inovatif. Diadakan di awal semester sebagai bekal persiapan ruhani para muslimah menjalani kehidupan kampus kedepannya.

Simfoni

K

egiatan yang satu ini ditujukan untuk kamu-kamu maba muslim ITB. Simfoni yang merupakan singkatan dari Sarana Interaksi Menuju Transformasi Diri adalah rangkaian kegiatan yang dipersiapkan untuk mahasiswa muslim baru berupa pembekalan sebelum mengarungi lautan dakwah yang menanti di depan teman-teman.

Rihlah

`

S

esuai namanya, event yang satu ini adalah sebuah ajang kompetisi yang diadakan untuk mempererat ukhuwah antar LDW dan LDPS. Kompetisi yang diadakannya pun bermacammacam dan bisa dijadikan kesempatan teman-teman untuk berkenalan dengan keluarga lintas jurusan dan lintas fakultas.

GIT

(GAMAIS Integrated Training)

G

IT merupakan agenda puncak GAMAIS 1 ITB (Pusat Wilayah) terkait pembinaan, kekeluargaan dan, regenerasi bersama semua LDW dan gamais pusat.

I

kut kepanitaan ini, ikut ngurus itu, rasa lelah dan jenuh terkadang muncul di tengah banyaknya kegiatan yang teman-teman lakukan. Agenda yang satu ini bisa menjadi Untuk memecah kelelahan dan rasa jenuh yang semakin menjadi-jadi. Apa itu rihlah? Dalam bahasa lain kita lebih akrab mengenalnya dengan istilah jalan-jalan atau tamasya.

40

GHT

(GAMAIS Home Tournament)

DKT

(Daurah Kenaikan Tingkat)

P

rogram yang satu ini merupakan program transisi tingkatan kader. Mula -> Muda , Muda -> Madya , Madya -> Purna. DKT yang biasa dibuat dalam bentuk G Camp merupakan final dari pembinaan kader di tiap tingkatan, tak menjadi sekedar event, agenda saat DKT ini dipersiapkan untuk mengakselerasi kader sesuai dengan kriteria yang diinginkan.

41


Kajian Ifthor

K

amu suka berpuasa sunnah senin kamis? Nah ini dia salah satu kegiatan yang wajib kamu hadiri. Setiap hari Senin dan Kamis biasanya dilaksanakan agenda kajian ifthor di selasar hijau atau di paving blok Masjid Salman. Kajian ini diisi oleh ustadz-ustadz dari Bidang Dakwah Salman dan tokoh-tokoh lainnya yang diundang menjadi pemateri. Selain mendapatkan ilmu yang bermanfaat, menjelang berbuka Salman akan membagikan menu berbuka untuk para peserta kajian.

giatan yang dapat teman-teman manfaatkan, yaitu Pesantren Mahasiswa. Pesantren mahasiswa merupakan kegiatan ta’lim atau kajian yang secara rutin dilaksanakan di Salman. Seperti namanya, pesantren mahasiswa ini diikuti oleh mahasiswa. Pemateri yang mengisi kajian ini adalah ustadz-ustadz yang sudah akrab di Salman dan ustadz lainnya yang merupakan lulusan pondok pesantren dari berbagai penjuru nusantara. Materi yang dikaji dalam pesantren mahasiswa ini bermacam-macam mulai dari Aqidah hingga fiqih, semuanya merujuk pada buku pegangan yang sudah ditentukan.

Daurah

Usroh

K

egiatan yang satu ini biasanya ditujukan untuk mengakrabkan kembali ukhuwah antar sesama. Kegiatan yang dilakukan selama usroh bermacam-macam tergantung dari pelaksananya. Bisa dilakukan oleh kelompok mentoring, unit kegiatan atau lembaga tertentu. Salah satu kegiatan usroh yang secara rutin dilaksanakan di ITB adalah usroh aktivis yang dilaksanakan setiap bulannya di Masjid Salman ITB.

I

stilah kerennya ialah workshop. Ya, sama seperti workshop, dauroh merupakan sebuah kegiatan pembekalan yang dilakukan dalam rentang waktu tertentu. Namun berbeda dari workshop, daurah lebih sarat dengan kegiatan-kegiatan dan materi keruhanian. dan keislaman. Agenda daurah ini biasa dilaksanakan oleh unit kegiatan, lembaga atau organisasi tertentu.

ITB Spiritual Camp

Pesantren Mahasiswa

T

eman-teman dahulu pengen jadi santri tapi gak bisa? Jangan khawatir. Di Masjid Salman ada salah satu ke-

42

I

TB SC merupakan kegiatan yang dilakukan untuk mahasiswa yang tengah mengambil mata kuliah Agama dan Etika

43


Islam. ITB SC biasanya dilaksanakan di Masjid Salman. Kegiatan di ITB SC berlangsung selama dua hari satu malam yang diisi dengan kegiatan-kegiatan bermanfaat dan mendukung mata kuliah Agama dan Etika Islam yang dilaksanakan di ITB. Mahasiswa baru belum bisa mengikuti kegiatan yang satu ini. Tapi tak perlu khawatir, masih banyak kok kegiatan lain yang bisa kamu ikuti.

Menara Salman ITB

K

egiatan yang satu ini merupakan salah satu gerbang awal bagi aktivis-aktivis unit keislaman di Salman termasuk GAMAIS sebelum menjadi kader tiap unit. Dalam agenda yang satu ini peserta akan banyak diberikan materi dasar seputar Islam, pengenalan tiap unit kegiatan di Salman dan pengenalan Salman itu sendiri. Dalam unit tertentu agenda ini diwajibkan kepada calon aktivis unit sebelum menjadi anggota dari unit tersebut.

aktivis-aktivis Islam. Jika dikaitkan dengan kegiatan sebelumnya (Menara) maka agenda yang satu ini ialah jenjang selanjutnya dari Menara. Kegiatan ini dilaksanakan beberapa kali dalam satu tahun dan mampu mencetak kurang lebih 45 kader di tiap angkatannya. Saat tim redaksi menulis artikel ini LMD sudah diadakan hingga angkatan yang ke 173. Banyak hal bisa kamu dapatkan dari kegiatan yang dilaksanakan selama beberapa malam ini dan Insya Allah bermanfaat dan bisa men-charge kembali semangat dakwah teman-teman. Sebenarnya masih banyak sekali kegiatan keislaman yang dapat teman-teman temukan di sekitar ITB. Diantaranya ialah P3R, Simfoni, ODOJ, kursus bahasa arab dan kegiatan ta’lim rutin. Silakan teman-teman cari tau lebih lanjut dan mencoba “sensasi� dari setiap kegiatan bermanfaat yang sudah tersedia di depan mata teman-teman. Selamat mencoba :D

LMD

(Latihan Mujtahid Dakwah)

D

ari namanya mungkin teman-teman sudah mendapatkan gambaran umum mengenai agenda yang satu ini. LMD ialah salah satu kegiatan kaderisasi yang dipersiapkan Salman untuk

44

45


Harmoni Amal Titian Ilmu (HATI) ITB

H

ATI ITB adalah unit kajian Intelektual Islam ideologis yang bergerak untuk mewujudkan Islam sebagai pengatur kehidupan.

UNIT-UNIT KEISLAMAN DI ITB

Majelis Ta’lim (Mata’) Salman ITB

S

esuai namanya, unit ini ditujukan untuk yang ingin memperdalam ilmu Islam lebih lanjut.

Di kampus ITB, ada dua unit keislaman yang berdiri di bawah naungan Rektorat ITB, yaitu GAMAIS dan HATI. Tetapi selain kedua organisasi tersebut, terdapat juga unit ke-islaman lain yang berpusat di Masjid Salman ITB, antara lain: Mata’ Salman ITB, Karisma ITB, PAS ITB, Pustena, Korsa, Aksara, UPTQ, dan Salman Film.

46

Pendidikan Anak-anak Salman (PAS) ITB

P

AS ITB adalah unit kegiatan dengan objek da’wah anakanak. Secara rutin PAS mengadakan kegiatannya pada weekend.

47


Pustena Masjid Salman ITB Keluarga Remaja Islam (Karisma) ITB

K

arisma memiliki fokus pembinaan pada adik-adik remaja, terutama remaja di Kota Bandung. KARISMA ITB merupakan lembaga pembinaan remaja dan mahasiswa muslim serta lembaga pendidikan nonformal.

P

ustena adalah salah satu unit Masjid Salman ITB yang bergerak dibidang IPTEK. Kegiatan yang biasa dilakukan di Pustena adalah training dan mengerjakan proyek.

Unit Pengembangan Tilawatil Qur’an (UPTQ) Al-Muhandis

U

nit ini berupaya meningkatkan kecintaan mahasiswa pada Al-Quran melalui seni. Singkatnya, UPTQ berfokus pada seni tilawah Al-Quran dan kaligrafi.

Aksara Salman

A

ksara merupakan unit kegiatan Salman ITB yang memiliki lingkup kegiatan seputar sastra dan literatur.

Korsa (Korps Relawan Salman)

K

orsa ITB memiliki tugas memfasilitasi SDM sesuai dengan kapasitas dan kapabilitas dalam kegiatan-kegiatan kerelawanan. kegiatan-kegiatan tersebut sebagian besar berkaitan dengan proses penanganan bencana.

48

Salman Film

S

alman Film aktif memberikan training produksi film untuk pelajar SMP, SMA dan mahasiswa. Selain itu Salman film juga aktif memproduksi film-film fiksi maupun dokumenter.

KAMIL

(Keluarga Mahasiswa Islam Pascasarjana)

S

esuai namanya, KAMIL beranggotakan mahasiswa pascasarjana ITB. Kamil Pascasarjana dibentuk dengan tujuan untuk menciptakan mahasiswa pascasarjana yang berakhlaq baik, ilmiah dan profesional.

49


MANAJEMEN WAKTU DAN PRIORITAS

Prioritas: Kekuatan untuk mengatakan “YA” kepada hal-hal yang penting bagimu (daya kemauan) & Kekuatan untuk mengatakan “TIDAK” kepada hal-hal yang kurang penting dan terhadap tekanan sesama (daya menolak) (Sean Covey)

Di kampus akan banyak kamu dapati mahasiswa yang enerjik dan memiliki banyak kesibukan selain akademik. Tak heran jika kampus ITB masih ramai dengan kegiatan mahasiswa hingga malam hari bahkan saat weekend sekalipun. Di tengah banyaknya kesibukan tersebut tak jarang akan teman-teman hadapi aktivitas yang memerlukan pilihan karena bentrok dengan aktivitas lain atau disebabkan hal lainnya. Berikut salah satu tips mengatur waktu dengan metode kuadran waktu yang dibuat Stephen Covey:

50

KUADRAN WAKTU Metode lain dalam mengatur waktu dan skala prioritas diantaranya adalah metode kuadran waktu. Menurut metode ini secara umum mengatur waktu tidak lepas dari dua hal: 1) Menentukan skala prioritas, dan 2) Menentukan kapan waktu terbaik untuk melakukannya. Kuadran waktu terdiri atas dua unsur utama yaitu penting dan mendesak. Cobalah teman-teman kelompokkan aktivitas atau kegiatan yang tengah teman-teman ikuti ke dalam kuadran waktu ini. Untuk mengefektifkan waktu teman-teman perlu meminimalisir 3 jenis kegiatan: - kegiatan yang mendesak dan penting - kegiatan yang tidak penting dan mendesak - kegiatan yang tidak penting dan tidak mendesak Agar waktu kita efektif maka perbanyak kegiatan yang penting dan tidak mendesak. Bagaimana caranya? Rencanakan sejak sekarang dan kerjakan sebelum hal itu berubah menjadi penting dan mendesak.

51


Kuadran Waktu Penting Tidak Penting

Mendesak

Tidak Mendesak

Penting dan Mendesak

Penting dan Tidak Mendesak

Tidak Penting dan Mendesak

Tidak Penting dan Tidak Mendesak

Mendesak dan penting Tipe kegiatan dengan skala prioritas Penting & Mendesak ini harus diprioritaskan untuk diselesaikan lebih dahulu. Tugas tersebut bisa kita seleksi dari kapan tugas tersebut masuk ke daftar kerja kita hingga kapan tugas itu harus selesai. Jika jarak antara tanggal masuk dan tanggal selesai sangat dekat, bisa dipastikan kalau tugas itu memang sangat Penting & Mendesak. Sebisa mungkin segera selesaikan semua kegiatan yang masuk dalam kategori ini.

Penting tapi tidak mendesak Tipe kegiatan dengan prioritas seperti ini, sebaiknya disikapi dengan menjadwalkan kegiatan kita kembali. Karena ada baiknya kita menggunakan waktu produktif kita untuk mengerjakan setiap kegiatan yang bernilai Penting sebelum kegiatan

52

ini naik kelas skala prioritasnya menjadi Penting dan Mendesak. Kerjakan dengan penuh semangat dan gairah untuk mencapai hasil yang maksimal.

Mendesak tapi tidak penting Yang ketiga yaitu tipe kegiatan Mendesak. Kegiatan ini terkadang datang dari orang di luar kita. Misalnya ketika mereka minta bantuan kita. Hal ini bisa saja mengganggu waktu produktif kita untuk mengerjakan kegiatan yang skalanya Penting. Makanya, ketika kita sedang berjibaku pada kegiatan Penting kita, sah-sah saja jika kita menolaknya. Apalagi jika kegiatan Mendesak ini membuat kita kewalahan menyelesaikan tugas pribadi kita. Atau kita bisa mengatakan pada mereka untuk menunggu hingga apa yang kita kerjakan sekarang selesai.

Tidak mendesak dan tidak penting Misalnya baca komik, bermain game, dan kegiatan tidak penting dan tidak mendesak lainnya. Kegiatan dengan tipe prioritas seperti ini sebaiknya kita hindari / kurangi. Kita bisa mengesampingkannya sampai semua kegiatan dengan skala prioritas lebih tinggi tuntas. Apalagi jika kegiatan ini diciptakan oleh orang lain. Jangan ragu untuk berkata tidak, dengan alasan yang bisa membuat mereka memahaminya.

53


Apa saja yang perlu diperhatikan dalam mengatur waktu dan prioritas?

Allah dulu, Allah lagi, kemudian Allah Sebagaimana tertera dalam QS Adz Dzaariyat ayat ke 56 bahwasannya tujuan utama kita diciptakan adalah untuk menghamba dan beribadah kepada Allah. Oleh karenanya ibadah harus selalu diprioritaskan terutama ibadah wajib seperti Shalat fardhu berjama’ah. Jangan sampai kesibukan melupakan temanteman akan hak-Nya. Soal ibadah bukan Allah yang butuh, tapi kita. Luangkanlah waktumu untuk hal yang satu ini.

Apa tujuan kamu kuliah? Apakah kamu kuliah agar dapat bekerja? Atau hanya iseng saja? Untuk dapat membuat perusahaan sendiri dan menyaingi perusahaan asing? Memajukan pendidikan di Indonesia? Apapun tujuan kamu, pertanyaan di atas bisa menjadi salah satu parameter kamu dalam menyusun skala prioritas.

54

Banyak mahasiswa menjadikan kegiatan akademik sebagai prioritas utama. Kenapa? Sebagai salah satu orang yang diberi kesempatan untuk mendapatkan pendidikan di ITB sudah seharusnya kita bersyukur. Salah satu bentuk syukur dapat kita lakukan dengan cara belajar dengan baik terlebih lagi jika orang tua sudah mengamanahkan kepada kamu untuk belajar dengan rajin.

Aktivitas lain? Keorganisasian dan kegiatan ekstrakurikuler adalah hal yang baik. Untuk memaksimalkan manfaat kegiatan dan organisasi maka pastikan kamu mengikuti kegiatan yang bermanfaat bagimu kedepannya. Ada satu hal yang perlu teman-teman luangkan selain hal-hal tadi yaitu aktifitas untuk diri sendiri semisal rekreasi, olah raga (muslim yang kuat lebih baik dan lebih Allah cintai daripada muslim yang lemah, right?) atau menjalankan hobi. Ibnul Qayyim rahimahullah dalam Al Fawaid berkata, yang artinya:

55


“ S

Menyia-nyiakan waktu itu lebih parah dari kematian. Karena menyia-nyiakan waktu memutuskanmu dari (mengingat) Allah dan negeri akhirat. Sedangkan kematian hanya memutuskanmu dari dunia dan penghuninya.

aat menunggu, sebagai seorang muslim, kita bisa melakukan berbagai hal positif sehingga waktu untuk menunggu, mengantre, atau bahkan saat kita dalam perjalanan dan posisi kita sebagai penumpang, kita bisa lebih efektif. Caranya ada banyak, misalnya tilawah Al Qur’an, atau mendengarkan tilawah Al-Qur’an / kajian dengan headset, muroja’ah hafalan Qur’an atau hadis, membaca buku-buku yang bermanfaat, membaca zikir, dan lain sebagainya yang bisa disesuaikan dengan waktu dan tempat dimana kita berada. Semoga kita termasuk orang-orang yang bisa menggunakan waktu kita dengan sebaik-baiknya.

Referensi: http://mediabisnisonline.com/cara-membuat-skala-prioritas-untukmengurai-jadwal-kerja-yang-padat/

AMALIYAH MAHASISWA SEHARI SEMALAM Tak teman-teman sangka ternyata banyak sekali amal yaumiyah terutama amal-amal sunnah yang dapat teman-teman kerjakan selama menjalani rutinitas sebagai mahasiswa. Mulai dari bangun tidur hingga tidur kembali. Apa itu? Yuk kita simak yang banyak ini!

Doa di setiap aktivitas Sejak bagun tidur hingga menjelang tidur terdapat banyak sekali doa yang Rasulullah contohkan. Cobalah untuk membiasakan doa bangun tidur, keluar masuk WC, doa pagi dan petang, doa berpakaian, doa keluar-masuk tempat tinggal, doa sebelum dan setelah belajar, doa ketika berkendara dan masih banyak lagi.

Basmalah setiap saat di kegiatan yang tepat Salah satu doa sapu jagad yang paling sederhana dan perlu dibiasakan setiap hendak melakukan berbagai aktivitas.

56

57


Qiyaamullail

Shalat Fajar

Setelah bangun di pagi hari teman-teman mulai merasakan udara dingin bandung menusuk kulit membuat gravitasi kasur + selimut menjadi lebih kuat. Bersegaralah bangun! Ambil air wudhu! dan mulai hari luar biasamu dengan salah satu ibadah rutin Nabi, yaitu qiyaamullail (shalat malam). 3 rakaat? 7, 11 atau lebih? Itu terserah teman-teman, yang penting shalatnya berkualitas dan tidak ngebut. No need for speed dalam shalat.

Kamu pun pergi ke masjid, memulai langkah dengan pasti untuk mengerjakan shalat shubuh berjama’ah. Masuk ke masjid, lakukan shalat fajar. Kenapa harus shalat fajar? Karena 2 rakaat shalat fajar lebih baik dari dunia dan seisinya. (HR Muslim)

Bersiwak Teman-teman tau apa itu siwak? Bentuknya mirip ranting pohon dengan ujung yang menyisir bak sikat gigi. Setiap hendak shalat inilah sunnah yang Rasulullah ajarkan.

Mengenakan minyak wangi dan berpakaian rapi untuk shalat Berwudhu sudah, bersiwak sudah, sentuhan terakhir adalah mengenakan minyak wangi dan berpakaian rapi. Ini juga sunnah yang Rasulullah ajarkan setiap shalat. Masa menghadiri undangan manusia berpenampilan oke tapi menghadiri undangan Rabb manusia tidak? Malu dong... ~ Untuk Ikhwan ~

58

Shalat Isyraq Shalat subuh berjama’ah selesai, kamu pun berdiam diri di masjid diiringi dengan aktivitas dzikir, tilawah atau aktivitas bermanfaat lainnya. Tapi jangan shalat sunnah di waktu terlarang ya... Saat masuk waktu syuruq shalatlah dua rakaat isyraq. Tahukah kamu pahalanya? Setara dengan umrah yang memerlukan dana hingga jutaan loh. Kapan waktu syuruq? Kurang lebih sekitar 90 menit dari adzan shubuh.

Tilawah Al-Qur’an atau menghafalkannya Pagi hari adalah salah satu waktu paling produktif untuk mengerjakan banyak hal, bisa kamu manfaatkan untuk tilawah Al Quran, menghafalkannya atau untuk belajar. Jangan sampai gravitasi kasur membuatmu tertidur kembali.

59


Shalat Dhuha

Berpuasa

Waktu dhuha pun tiba, kamu melangkahkan kaki ke tempat berwudhu, merasakan kesegaran air yang menggugurkan dosa, berdoa dan shalat dhuha. Apa sih keutamaan shalat dhuha? Ada banyak dan bisa teman-teman baca di berbagai sumber.

Teman-teman pasti tau apa itu puasa / shaum. Di luar bulan Ramadhan terdapat beberapa puasa sunnah yang dapat teman-teman lakukan, diantaranya: selepas Ramadhan ada yang namanya shaum Syawwal, shaum hari Arafah, shaum Senin Kamis, shaum Daud, shaum ayyamul bidh.

Doa agar diberi kemudahan Sebentar lagi ujian, ikhtiar dengan belajar dan ibadah sudah matang, namun masih merasa gugup. Cobalah doa yang satu ini:

Dan masih banyak lagi amal ibadah sunnah yang dapat temanteman kerjakan. Apa yang sudah teman-teman baca ini baru sebagian kecilnya saja. Oleh karenanya... silakan cari tahu yang lainnya, jangan hanya fokus dengan prestasi dunia sehingga engkau lupa untuk mengejar prestasi akhirat. :)

“Ya Allah, tidak ada kemudahan kecuali apa yang Engkau jadikan mudah. Sedang yang susah bisa Engkau jadikan mudah, apabila Engkau menghendakinya.� (HR Ibnu Hibban) Seusai ujian ber-tawakkal-lah. Do your best, Allah will do the rest! Kok hasilnya parah? Evaluasi dirimu agar tidak terulang kembali. Coba catat ini: Jangan lakukan aktivitas yang mengharuskanmu menyesal di kemudian hari.

60

61


ISTILAH & SINGKATAN Ngakrab dengan istilah dan singkatan ini yuk!

BKK

Badan Koordinasi Kewilayahan

BRT

Badan Rumah Tangga

GAMAIS ITB

Keluarga Mahasiswa Islam ITB

LDF

Lembaga Dakwah Fakultas

LDP

Lembaga Dakwah Pusat

LDW

Lembaga Dakwah Wilayah

RSD

Rencana Strategis Dakwah

Simfoni

Sarana Interaksi Menuju Transformasi Diri

62

BKM

Badan Koordinasi Mentoring

FSLDK

Forum Silaturrahmi Lembaga Dakwah Kampus

KAMIL

TEMUKAN KELUARGAMU! Ingin mengenal GAMAIS lebih jauh? Temukan keluargamu di... Web: www.gamais.itb.ac.id Facebook: www.facebook.com/itbgamais Follow: www.twitter.com/gamaisitb

Lembaga Dakwah Kampus

Satu lagi nih, GAMAIS juga memiliki ftp yang hanya bisa diakses melalui jaringan ITB. Apa saja konten dari ftp GAMAIS? Rencananya ftp ini akan terus diisi dan diupdate dengan konten-konten berupa materi seputar keislaman, materi mentoring dan masih banyak lagi. Alamatnya?

LDPS

ftp://gamais.itb.ac.id,

MPO

ftp ini bisa diakses juga dengan menggunakan software filezilla dan sebagainya dengan port standar 21. Semoga bermanfaat. :D

Keluarga Muslim Pascasarjana ITB

LDK

Lembaga Dakwah Program

Majelis Pertimbangan Organisasi

SPDK

Syiar, Pelayanan, dan Dinamisasi Kampus

63


SUSUNAN PANITIA INTI PMB GAMAIS 2014 Ketua Panitia : Robby Izaty R. (MS ’12) Sekretaris : Winda Diana Sari (SI ‘12) Bendahara : Lisnawati Mutia (FKK ‘12) Manajer akunting : Tofik Hidayat (SBM ‘15) Fundrising : Syachrial Taufik (TA ’12) & Addin Dinda Rinata (FT ’12) G-Fest : Taufiq A. Rosyadi (STI ’12) & Nadhira Afriani (STI ‘12) Stand & OHU : Ilham Bayquni (FT ‘12) & Ruli Fatmawati (BM ‘12) Kunjungan Asrama & Penyambutan Maba : Burhanudin Muhamad (TL ‘12) & Wulandari (BE ‘12) Buku Pintar Muslim ITB : Asa Ayazida Aunu R. (KI ’12) & Muhajah Babny (PL ’12) Pelayanan Sholat : Azam Khidir (AS ’12) & Lisna Wahyuni (BE ‘12) Humas : Muhammad Ilham Nafan (MS ‘12) & Himmah Qudsiyyah (AR ‘12) Operasional : Handy Tri Husodo (MS ’12) & Nurul Aeni Amalia Nurjanah (BA’12) Marketing : Rohmat Agung (SBM ’15) & Noor Afiffah Huwaidah (STI’12) HR : Rifqi Fathul Azhar (AE ’12) & Asma Nur Ummah (BI ‘12)

64

SUSUNAN REDAKSI Penanggung Jawab Robby Izaty R. (MS ’12) Koordinator Asa Ayazida Aunu R. (KI ’12) Muhajah Babny (PL ’12) Konten dan Editor Syaiful Andy (EL ’12) Yuzar Aryadi (TM ‘12) Yan Ginarsatwardi (TI ‘13) Fanny Dwikartini (KR ’11) Desain Layout Aprilia Kurnia W. (DKV ’13)

Saran untuk PMB GAMAIS yang lebih baik ke depannya? Kirim e-mail beserta identitas sahabat ke: pmb.gamais.itb@gmail.com

65


G-CORP & SPONSOR

IDR 150.000

bahan Varsity Korea tersedia ukuran S, M, L, XL

Untuk pemesanan dan pembelian: 085722376940 (Arfian, T. Sipil ‘13)

IDR 200.000 / paket

(Fisika Dasar, Kimia Dasar, Matematika Dasar)

Untuk pemesanan dan pembelian: 089669173903 (M. Saifudin Ashari, T. Sipil ‘13)

Sponsored by:

NOTES .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... ......................................................................... ......................................................................... ......................................................................... ..........................................................................


NOTES

NOTES

.......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... ......................................................................... ......................................................................... ......................................................................... ..........................................................................

.......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... ......................................................................... ......................................................................... ......................................................................... ..........................................................................


NOTES .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... .......................................................................... ......................................................................... ......................................................................... ......................................................................... ..........................................................................


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.