Palembang Ekspres

Page 1

FOTO ALHADI FARID PALPRES

Eceran

RH Dilantik Dalam Kawalan Ketat

plg.ekspres@gmail.com Palembang Ekspres www.issuu.com/palpres

BACA SELENGKAPNYA DI HALAMAN 3

TERBIT 16 HALAMAN

SENIN, 22 JULI 2013

HEBOH,�

TERSEBAR BROADCAST VIA BBM SEBAGIAN MASYARAKAT MEYAKINI DAJJAL PALEMBANG. PE - Kelahiran bayi bermata satu di Indonesia terbilang langkah. Hanya saja beberapa waktu lalu, sempat beredar link video bayi baru lahir bermata satu yang tersebar broadcast via BlackBerry Messenger (BBM) dengan kode alamat link http://video.ak.fbcdn. net/hvideo-ak-...56db7fbf8f40aa. Bersambung ke HAL 5

MISTERI

FOTO IST

Potongan video mengenai kelahiran bayi bermata satu ini masih misteri lantaran tidak diketahui asal video tersebut.

KOMENTAR BAYI

Kelahiran�Bayi� Bermata�Satu? Palembang Penentu Gubernur Terpilih

KH Muhammad Sodikun Msi Ketua MUI Sumatera Selatan

Jangan Terlalu Percaya MASYARAKAT memang dihebohkan dengan adanya video kelahiran bayi bermata satu yang diunduh ke youtube seminggu lalu dan terbilang jarang ada fenomena yang seperti itu. Kebanyakan masyarakat mengangap itu tandanya hari akhir dengan kelahiran seorang bayi yang dikatakan dajjal. Namun menur ut saya, itu bukan pertanda hari akhir karena itu tidak diikuti dengan pertanda yang lain yang sesuai di dalam Al Quran yang telah dijelaskan bahwa Dajjal itu turun disertai tanda-tanda yang lainnya juga.

PALEMBANG. PE – Pengamat Politik asal Universitas Sriwijaya (Unsri) Amzulian Rifai menilai, posisi suara di Kota Palembang merupakan penentu gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) terpilih. Mengingat, Kota Palembang masuk dalam empat daerah yang dilakukan pemungutan suara Bersambung ke HAL 5

SALAM KOMANDO

Gubernur Sumsel, H Alex Noerdin didampingi isteri melakukan salam komando dengan Walikota Palembang periode 2008-2013, Ir H Eddy Santana Putra MT yang barusaja melepaskan jabatannya kepada Walikota yang baru, H Romi Herton.

Bersambung ke HAL 5 FOTO ALHADI FARID PALPRES

Cincau Berboraks Diklaim Produk Luar CIRI-CIRI CINCAU MENGANDUNG BORAKS

Kuis dan Renungan Ramadhan 1434 H

1. Permukaan cincau berwarna keputihan. 2. Saat disentuh dengan tangan sangat kenyal dan cenderung lebih liat.

KUIS RAMADHAN

Pilihlah jawaban menurut anda benar lalu kirim ke alamat Redaksi Harian Palembang Ekspres, Gedung Graha Pena Jalan Kol H Barlian No 773 KM 6,5 samping Punti Kayu, Palembang! Nama : ……………………………….. Alamat : ……………………………….. No. KTP : ………………………………..

PAGARALAM. PE - Cincau mengandung boraks (bahan pengawet) beredar di sejumlah pedagang di Kota Pagaralam. Cincau yang diduga berasal dari luar Pagaralam itu sempat dibeli beberapa konsumen penggemar salah satu makanan favorit saat berbuka puasa tersebut. Beredarnya cincau itu diketahui set-

elah, Marlon, warga Kelurahan Besemah Serasan, Pagaralam Selatan, salah seorang pembeli merasa curiga dengan kondisi cincau tersebut. Cincau tersebut kenyal dan liat tidak seperti cincau umumnya yang lembut dan hancur jika diremas atau dibanting. Bersambung ke HAL 5

ILUS TSAMRATUL ULA

Pakde Baryadi Menjalin Silaturahmi

SESAMA UMAT BERAGAMA

1. Tanggal berapa kitab suci Al Quran pertama kali diturunkan dan diperingati sebagai Hari Nuzulul Quran? a. 17 Syawal b. 17 Sya’ban c. 17 Ramadhan d. semua jawaban salah.

SEMBAKO

HM C Baryadi memberikan bantuan sembako secara simbolis kepada masyarakat yang berdomisili di Jalan Kemas Rindo, Lorong Pintu Besi, Kelurahan Ogan Baru, Kecamatan Kertapati, kemarin.

Ramadhan dan (Bacaan) Al Quran Seorang Mukmin (1) Oleh Aziz Djunaidi Hasyim Aktifis Muda Muslim

S

AMPAI dengan hari ini di bulan suci Ramadhan, sudah berapa kali khatam tilawah al Qurannya? Pertanyaan ini, seringkali saya temui meluncur dari sahabat-sahabat terbaik saya. Maklum, jika kita mengenal salah satu Imam mazhab (dalam ilmu fiqh) yang

FOTO ALHADI FARID PALPRES

PALEMBANG. PE – Tokoh masyarakat Sumatera Selatan (Sumsel), HM C Baryadi bekerjasama dengan Palembang Ekspres melakukan pembagian 300 paket sembako murah, bertempat di Jalan Kemas Rindo, Lorong Pintu Besi, Nomor 387, RT 10, RW 02, Kelurahan Ogan Baru, Kecamatan Kertapati, Palembang, Minggu (21/7) petang.

Bersambung ke HAL 5

Dalam sambutannya, Baryadi mengatakan sangat berterimakasih dalam bulan Ramadhan ini bisa dipertemukan dengan warga yang sangat membutuhkan bantuan. ”Tujuan kami kesini untuk menjalin tali silahturahmi dengan warga daerah sini dan majelis Mushola Darussikah,” kata Baryadi. Bersambung ke HAL 5

PSPS Pekanbaru vs Sriwijaya FC Senin 22 Juli, Live TVone Pukul 21.00 wib

Diuntungkan

HEAD TO HEAD PALEMBANG. PE - Saat menyambangi tuan rumah PSPS Pekanbaru di Stadion Kaharudin Nasution, Rumbai, Selasa (22/7) Pekanbaru, Pelatih Kepala Sriwijaya Football Club (SFC), Kas Hartadi menegaskan kepada Tantan Cs untuk meraih poin penuh. Selain bisa meraih tiga poin kemenangan juga bisa membuat bangkit mental pemainya dari keterpurukan penampilan di dua laga terakhir. Jika melihat lima laga terakhir atau head to head, SFC memang lebih baik jika dibandingkan PSPS Pekanbaru Bersambung ke HAL 5

Tantan FOTO NOVA WAHYUDI PALPRES

FOTO ILUSTRASI NET

Cinta Bersemi di Pulau Bangka (1) KALAU memasuki bulan Ramadhan seperti sekarang ini, sejenak aku terngiangngiang kisah cintaku bersama dia, sosok pemuda yang selengekan dan humoris. Terus terang, aku menyukai dia, bukan hanya memandang perangai wajahnya yang lumayan tampan.

M

ELAINKAN sifatnya yang perhatian, pengertian serta punya hobi yang sama denganku, yakni menyukai film-film produksi Bollywood alias film India. Kenal dengan dia pun terbilang tanpa sengaja. Hari itu, hari pertama aku masuk kampus. Sebagai mahasiswa baru, aku ter-

bilang cukup supel. Tidak sedikit kakak tingkat yang mengenalku lantaran pe-

nampilanku yang boleh jadi bisa dibilang norak. Bersambung ke HAL 5

Anda Punya Cerita Undercover, Ingin berbagi cerita menarik tentang pengalaman pribadi anda mulai dari kisah asmara, perselingkuhan, pekerjaan atau cerita lainnya. Kirimkan permintaan wawancara khusus anda ke email :

plg.ekspres@gmail.com Semua cerita menarik tentang anda akan kami muat dengan penuturan bahasa Aku.

Sehingga siapa pun anda identitasnya akan kami rahasiakan.


PALEMBANG EKSPRES

SENIN, 22 JULI 2013

HALAMAN 2

Drs H Umar Said Ketua Forum Umat Islam (FUI)

Tawaran�Iblis� dan�Haram

Togel�Menggiurkan, Tapi�Menyesatkan Kian Marak Jelang Lebaran

W

alaupun pihak kepolisian sudah sering bertindak tegas bagi pelaku judi jenis Toto Gelpa (Togel). Namun, peredaran togel tetap saja berlangsung dan bahkan kian marak. Malah judi jenis ini sudah mengakar dan membudaya di masyarakat, terutama masyarakat kalangan bawah. Apalagi iming-iming hadih besar dari judi togel inilah yang begitu menjanjikan. IMING-iming hadiah besar tanpa perlu kerja keras itulah yang membuat togel menjadi mengakar dan membudaya. Apalagi di era 80 an, pemerintah sempat melegalkan judi togel dengan berkedok Sumbangan Dana Sosial Berhadiah (SDSB). Dimana saat itu, SDSB bukan disebut perjudian melainkan hanya sumbangan berhadiah. Kedok SDSB itu sebagai ajang perjudian akhirnya terbongkar, sehingga seluruh bentuk sumbangan berhadiah ditutup dan dilarang. Namun, masyarakat sudah terjebak dengan iming-iming hadiah besar itu. Oleh karenanya, banyak orang mulai membuak kembali perjudian jenis ini, walaupun memang harus sembunyi-sembunyi. Semenjak SDSB ditutup banyak bermunculan judi serupa. Awalnya muncul judi Toto Singapura (Tosin). Kenapa dinamakan Tosin, karena sumber nomor pasangan yang akan keluar memang berada dari Singapura. Dan judi Tosin ini sempat digemari masyarakat, karena hadiah yang ditawarkan sama dengan hadiah SDSB. Tapi, judi jenis ini tidak bertahan lama, karena pemerintah dan pihak kepolisian tetap melarang semua bentuk perjudian. Sehingga judi jenis ini lama-kelamaan hilang dan bandarnya juga banyak yang ditangkap polisi. Tapi muncul judi-judi jenis lainnya salah satunya togel ini. Te r n y a t a j u d i d e n g a n mengiming-imingi hadiah itu sudah menjadi penyakit masyarakat, dan mengakar. Oleh karenanya judi ini terus saja terjadi bahkan kian marak Apalagi menjelang hari-hari besar agama seperti bulan suci Ramadhan dan lebaran, atau juga akhir tahun. Maraknya judi ini juga dkarenakan, saat hari-hari besar agama itu masyarakat semakin konsumtif. Sementara untuk memenuhi kebutuhan kon-

Harian Umum

sumtif itu tidak bisa. Oleh sebab itu dipilihlah jalan pintas yang tanpa perlu kerja namun mendapatkan keuntungan besar. Salah satunya dengan mengadu peruntungan di judi jenis togel ini. Maka tidak heran setiap mendekati lebaran Idul Fitri, judi togel kian marak. Dimana masyarakat berdalih terdesak kebutuhan untuk lebaran, maka mereka mencoba pertungan dengan bermain judi togel. Padahal pemain judi togel tidak menyadari kalau sudah terjebak dalam lingkaran yang menyesatkan. Dimana uang yang dipakai untuk memasang judi togel, tidak bisa dikembalikan lagi. Dan itu akan bertambah membenani pmain itu sendiri. Sebab, didalam otaknya bagaimana bisa memenangkan judi togel itu. Belum lagi akses untuk mendapatkan angka jitu dalam memasang togel bisa diakses dengan mudah. Para bandar togel juga sudah mengikuti perkembangan zaman. Dimana informasi judi togel sudah bisa diakses melalui jaringan internet. atau yang paling rendah melalui Handphone. Saat ini, para pemain atau bandar togel bukan hanya dari kalangan bawah saja, melainkan dari semua kalangan baik buruh bangunan, tukang becak, tukang ojek atau pegawai swasta maupun Pegawai Negeri Sipil (PNS). Baru-baru ini, tepatnya Rabu (17/7) sekitar pukul 22.30 WIB, aparat Satuan Reskrim Polres Musi Rawas (Mura) berhasil menangkap seorang oknum PNS di Dinas Pendidikan Kabupaten Mura, bernama Sudamar (43), warga T1, Desa Bangun Sari, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Mura yang menjadi bandar togel. Bahkan oknum PNS ini sudah lama menjadi Target Operasi ( TO) jajaran Polres Mura, karena menjadi bandar togel di wilayah Kabupaten Mura dan Kota Lubuklinggau. Setidaknya oknum PNS ini sudah setengah tahun menjadi bandar togel. Saat ditangkap dirumahnya, oknum PNS ini sedang merekap judi togel. Dari penggeledahan dirumahnya petugas berhasil mengamankan barang bukti satu unit Handphone (HP), rekapan togel dan uang Rp150 ribu hasil berjualan togel. Tertangkapnya oknum PNS itu, setelah pihak kepolisian mendapat informasi dari masyarakat yang resah den-

gan praktik perjudian togel ditempat tinggal tersangka. Mendapat informasi tersebut, petugas kemudian melakukan penyelidikan dan pengintaian beberapa hari dan berhasil menangkapnya. “K ita masih membur u pelaku lainnya yang saat ini namanya sudah dikantongi. Tersangka Sudamar pemain besar, sebab dia menyetorkan kepada seseorang di kota Lubuklinggau. Saat ini kita terus lakukan pengejaran,” jelas Kapolres Mura, AKBP Chaidir melalui Kasat Reskrim, Iptu Teddy Ardian. Adanya iming-iming hadiah besar dari judi togel itulah yang membuat seorang tukang jahit bernama Abdullah (42), warga Tegal Binangun, Lorong Cempedak, Kelurahan Plaju Darat, Kecamatan Plaju Palembang ini, nekat memasang togel. Ulah nekat Abdullah itu, dikarenakan ingin memenuhi

kebutuhan lebara seperti membelikan baju baru saat lebaran untuk ketiga anak-anaknya yang masih kecil. Sementara penghasilannya sebagai tukang jahit tidak akan mencukupi. Tapi, sayangnya upaya nekat itu malah menjebaknya sehingga ditangkap aparat Satuan Reskrim Polresta Palembang, ditempatnya bekerja sebagai tukang jahit di kawasan OPI Jakabaring, kemarin siang (19/7). Darinya disita satu unit HP yang berisikan rekap judi togel yang siap dikirim. “Anak aku tiga orang dan masih kecil-kecil, jadi pas lebaran nanti mereka pasti minta belikan baju baru. Makanya aku coba-coba menjual togel dengan harapan siapa tahu aku dapat untung,” ucap tersangka Abdullah. Diungkapkannya, penghasilan dari menjahit sangat kecil sehingga dirinya terpaksa mengambil jalan pintas ber-

jualan togel. Dalam menjual togel dirinya mengumpulkan nomor pasangan togel dari pembeli, lalu dikirimnya ke bandarnya berinisial Sy (45). “Sistem mengirim pasangan nomor togel dengan cara SMS ke Sy, jadi banyak juga orang yang menitip dengan aku. Dalam setiap kali bukaan pasangan togel aku hanya dapat Rp10 ribu sampai Rp20 ribu. Paling besra aku dapat Rp100 ribu tapi itu jarang. Malah aku sering tidak dapat untung apaapa,” ungkapnya. Kasat Reskrim Polresta Palembang, Kompol Djoko Julianto SIk MH mengatakan, jelang lebaran Idul Fitri mendatang judi togel mulai marak di kota Palembang. “Jadi kita melakukan penyelidikan dan berhasil menangkap salah seorang pemain togel. Untuk identitas bandarnya sudah kami kantongi dan segera dikejar,” tegasnya. IMR/JOE

MASIH banyaknya masyarakat yang suka bermain judi togel apalagi saat-saat menjelang lebaran tentunya akan membuat resah. Apalagi hadiah dari judi togel itu sangat menggiurkan bagi orang yang bermain. Kebanyakan orang tersebut dari kalangan perekonomian yang di menengah ke bawah, jadi mereka tergiur akan hadiah dari togel yang diberikan. Ketua Forum Umat Islam (FUI), Drs H Umar Said mengatakan, judi togel itu merupakan tawaran iblis. Karena yang namanya lebaran itu harus di isi dengan kegiatan Muamalah untuk saling maaf memaafkan. Dan juga merupakan kesempatan, bagaimana bisa meraih janji Allah SWT yang terbesar yaitu ampunan dosa. Sehingga, jangan mudah tergiur dengan tawaran-tawaran yang bernuansa maksiat. Di bulan Ramadhan harus dijaga, karena bulan Ramadhan adalah bulan yang suci harus di jaga sampai Idul Fitri. Oleh karenanya jangan dinodai bulan Ramadhan dengan hal-hal yang dilarang agama salah satunya judi togel itu. Dalam islam itu hukumnya haram, baik itu di bulan Ramadhan ataupun tidak. ”Perbuatan itu diharamkan, karena menawarkan dan menjanjikan sesuatu. Itupun sudah di larang agama, menjanjikan orang berandai-andai, bermimpi, berangan-angan untuk mendapatkan sesuatu dengan mudah dan banyak itu di benci rasulullah,” ujar Umar Said. Masih kata Umar Said, jika orang-orangnya melakukan judi togel, maka di dalam Islam harus di penjara. Apalagi negara sudah punya peraturan, jika apapun bentuk judi dilarang mesti, sehingga yang melakukannya akan hukum dengan sanksi yang berlaku. “Kalau dalam Islam sama itu dan namanya takzir, mereka harus di tahan dalam rangka untuk tidak mengulangi perbuatannya. Jadi istilahnya di belenggu dalam penjara. Karena kejahatannya supaya dengan mereka mau sadar atas perbuatanya,” terangnya. Belum lagi, lanjutnya, judi togel itukan penuh dengan mimpi besar, sehingga tidak mungkin dengan uang sedikit akan mendapatkan berkali lipat. Dalam hukum ekonomi dengan modal kecil dapat narik untung 10 kali lipat, kecuali dengan cara-cara yang tidak terpuji seperti itu yang menjanjikan. “Ini merupakan sesuatu yang bertentangan dengan akal sehat kita. Kalau mau kaya harus bekerja keras dan bekerja dengan sungguh-sungguh. Jadi hal judi togel akan menyuruh atau mendidik seseorang untuk bermalas-malasan supaya dapat meraih keuntungan yang besar,” bebernya. Menurutnya, rata-rata pemain judi togekl tidak tahu resiko yang diambil. Sebab, bermain togel hanya mementingkan diri sendiri, mengorbankan keluarga. Yang ada dalam pikiran hanya uang yang dipakai untuk memasang judi togel bukan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. “Padahal sebaiknya digunakan untuk keluarga. Mereka yang bermian juga akan masuk penjara bila ketahuan. Dan masyarakat harsu menyadari jika uang yang dipakai buat membeli togel tidak akan kembali lagi,” pungkasnya. KUR

Abdullah Idi | Sosiolog

Perlu Tindakan Tegas JUDI jenis Toto Gelap (Toge) l merupakan jenis permainan judi yang masih banyak penggemarnya. Tidak hanya sekarang, perjudian semacam ini sudah ada sejak jaman dulu. Maka tak heran, meskipun ilegal masih diminati hingga saat ini. Pengikut judi togel pun datang dari berbagai kalangan, mulai dari kalangan bawah sampai kalangan menengah masih tergiur oleh janji hadiah yang ditawarkan oleh bandar togel.

Menanggapi hal tersebut, Sosiolog, Abdullah Idi menilai perlu tindakan tegas oleh aparat penegak hukum mengingat kegiatan semacam ini sangat merugikan. “Diberantas, supaya tidak berkembang di lingkungan masyarakat,“ ujar Abdullah kepada Palembang Ekspres. Bagaimana tidak, hanya dengan menebak angka, jika beruntung bisa mendapat hadiah berupa uang berlipat

dari nilai taruhan. Namun, menurutnya, banyak pula yang jatuh miskin karena perjudian tersebut. Menurutnya, jika aparat kepolisian dapat memberantas kasus judi togel ini sampai akar-akarnya, tentu tidak akan menyebar sampai saat ini. “Memang sulit untuk diberantas tapi setidaknya bisa sedikit di kurangi,“ imbuhnya. Abdullah menegaskan, segala bentuk perjudian jelas dilarang oleh hukum dan tentunya agama manapun. “Untuk itu, hindari perbuatan yang dapat menimbulkan kerugian yang

bersifat materil,” tegasnya. Ditambahkannya, fenomena yang sering terjadi di kalangan masyarakat ini, dikarenakan dorongan faktor ekonomi. Hanya saja cara untuk memenuhi kebutuhan hidup dengan cara berjudi sangat tidak dianjurkan. Menurutnya, jika seseorang mau berusahu dengan sungguh-sunguh dalam memenuhi kebutuhan hidup tentu permasalahan ekonomi yang kerap menghimpit bisa diatasi. “Karena masyarakat saat ini malas untuk berusaha, ingin cepat kaya dengan cara singkat,“ pungkasnya. PTR

Dengan Qashmir...Berobat Ke Penang Malaysia Saya Batalkan

Qashmir yang Mujarap

Drs. MUKHLIS NASUTION, MM ( Dosen UNIMAL Lhokseumawe – Aceh Utara ) yang beralamat di Jalan Medan – Banda Aceh Batuphat – Lhokseumawe adalah salah satu dari sekian banyak warga yang berhasil berkat Sari Biji – Bijian Qashmir berikut pengakuannya tanpa rekayasa : Assalamuʼalaikum wr.wb. Saya tidak menyangka dan tidak menduga sedikutpun, bahwa Qashmir betul-betul obat yang berkhasiat. Dulu saya menderita penyakit darah tinggi, reumatik, disetiap sendi dan otot terasa sakit seperti terkilir gara-gara darah tinggi ini saya hampir Strock. Saya pasrah kepada Allah swt, kenapa tidak berbagai pengobatan dan obat sudah saya lakukan tapi tak ada hasil dan banyak orang meninggal tiba-tiba gara-gara darah tinggi / Strock. Suatu hari saya ke Apotik untuk mengambil obat seperti biasa seminggu sekali. Kebutulan saya bertanya kepada Karyawan Apotik “Apa ada obat lain untuk penyakit saya ini ? Soalnya kalau obat biasa saya beli ini tidak mampan, setiap habis obat penyakit darah tinggi saya kambuh. Karyawan Apotik tadi bilang “Pak …..coba bapak beralih ke obat-obat yang alami, seperti Qashmir. Karena menurut saya Qashmir sangat bagus, buktinya banyak yang beli dan sembuh”. Terus saya beli dan dan malamnya terus saya minum. Keesokan harinya waktu bangun seperti

ada tanda-tanda kalau Qashmir betul-betul bagus, “Saya merasa Fit dan merasa segar waktu bangun. Berhari-hari saya terus mengkonsumsinya, pagi sebelum makan dan malam sebelum tidur sampai menghabiskan 6 kotak Insya Allah dengan keyakinan penyakit saya berangsur sembuh. Padahal dulu sudah berobat kemana-mana, bahkan saya mau ke Penang – Malaysia, semua saya batalkan setelah konsumsi Qashmir. Terima kasih Qashmir. Qashmir terbuat dari 100 % biji – bijian alami dengan komposisi yang sangat unik dan belum pernah dimiliki oleh prodak apapun selama ini.Qashmir dipormulasikan untuk pembersih bibit benih penyakit sekaligus menormalisasikan metabolisme dalam tubuh kita.Qashmir sudah terbukti sembuhkan berbagai penyakit yang selama ini sulit disembuhkan dengan cara – cara modern diantaranya : Mag / Lambung, Asam Urat / Rematik, Liver, Darah Tinggi / Hipertensi, Alergi,Darah Manis / Kencing Manis, Ginjal, Astma /Sesak Nafas, Kurang Nafsu Makan,Susah Tidur, Memperlancar ASI, Cepat Capek Lelah Lesu, Membuat Awet Muda / Mengencangkan Kulit, dan lain – lain. Simpelnya Qashmir sangat bagus dikonsumsi untuk kesehatan, Pengobatan, Pencegahan, Kecantikan dan Menormalkan berat Badan. Sari Biji - bijian QASHMIR Bisa anda dapatkan di Seluruh Apotik, Toko Jamu, Toko Obat, Minimarket,Supermarket, di seluruh wilayah Sumatera Selatan atau hubungi langsung (Dist. CV.MULYASARI) Bpk. Heri 085224150772 dan Bp.Ruslan 085269677621

Pimpinan Umum: Rosmiyati. Pemimpin Perusahaan: Ahmad Rosidi. General Manager: Tri Nurwanto. Pemimpin Redaksi: Muhammad Iqbal, Redaktur Pelakasana : Berry Sandi. Koordinator Liputan: Trisno Rusli Redaktur : Berry Sandi, Trisno Rusli, Ella Sulistiana, Dian Cahyani Fitri, Arie M. Staf Redaksi: Janta, M. Joviter, M Wijdan (Ogan Ilir), Yuni Hartati (Muba), Rifat Achmad (Lubuklinggau), Heru Fachrozi (Muara Enim/PALI), Heri Afrizon (OKU Selatan), Firdaus (Empat Lawang), Mujianto (OKI), Arman Jaya (OKU Timur), Andre (Prabumulih), Budi Alamsyah (Banyuasin), Eko Wahyudi (Pagaralam), Al Imron (Musi Rawas), Hengky S (Lahat) Redaktur Foto: Nova Wahyudi, Alhadi Farid. Bagian Pracetak: M Firman,Firyansyah, Abdul Kholid, Kgs Yahya, Bagian Iklan: David Arianto(Manager), Acounting Executive/AE : Noris Taslim, Yusri, Mutya. Bagian Pemasaran: Abdul Kadir (Manager), Alwi Riyanto, David Yoanda Bagian Keuangan : Dimas Murdani Muharam. Bagian Umum: Silvi Winda Pratiwi, Vera Penerbit: PT Citra Media Palembang Ekspres Komisaris Utama: H Suparno Wonokromo. Komisaris: Muwarni, H Didi Wahyudi. Direktur Utama: H. Subki Sarnawi. Direktur: H Mahmud,Yunita Ayu Tarif Iklan: Iklan Baris per baris Halaman 1 Display Full Colour/Warna Rp.60.000/mm kolom, Halaman 1 BW Rp.30.000,/mm kolom,Halaman Dalam Full Colour/Warna Rp.25.000/mm Kolom Harga Berlangganan Koran : Rp.25.000/bulan No. Rek Mandiri Pasar 16 PT Citra Media Palembang Ekspres 113002062008.8 plg.ekspres@gmail.com

Alamat Redaksi/ Sirkulasi/ Iklan: Gedung GRAHA PENA Palembang, Jl Kol H Barlian No 773, Palembang. Telepon (0711) 8304424, 411768, 415263, 415264, 419503. ext 136,139 Fax (0711) 420066.


Romi�Siapkan�Panitia�ISG�2013

PALEMBANG EKSPRES

SENIN, 22 JULI 2013

HALAMAN 3

PALEMBANG. PE – Walikota Palembang H Romi Herton akan mengalakkan kegiatan bersih sampah. Menyusul, Kota Palembang ditunjuk sebagai tuan rumah pelaksanaan Islamic Solidarity Games (ISG) 2013 pada September mendatang. “Besok (hari ini, red), saya akan mengajak seluruh stakeholders Palembang sebagai panitia ISG 2013 ini,” kata Romi, Minggu (21/7). Hasil pantauan pihaknya, saat ini masih ada 47 titik sampah di Kota Palembang. Meski tinggal dua bulan lagi, pihaknya akan semaksimal mungkin mengurangi sampah dengan memperbanyak mobil pengangkut sampah. “Dalam satu minggu ini akan kita kerahkan mobil sampah dan mobil-mobil lain yang bisa mengangkut sampah agar Palembang bersih,” terangnya. Tak hanya itu, pihaknya juga akan menam-

bah keindahan Kota Palembang, terutama pada malam hari. “Beberapa contoh bisa kita ikuti seperti Jalan Orchard di Singapura, Palembang nanti seperti itu,” jelas Romi. Sebelumnya, Kepala Dinas Kebersihan Kota (DKK) Kota Palembang Abu Bakar menilai, partipasi masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan masih minim. “Selama ini sampah dibersihkan petugas, bukan masyarakat yang membersihkan,” keluhnya. Bahkan, masyarakat pun menolak keberadaan tempat pembuangan sampah sementara (TPS) di permukiman mereka. Padahal, berdasarkan UU 28/2009 tentang pengelolaan sampah disebutkan permukiman, pusat perdagangan termasuk pertokoan, dan industri, wajib memilah sampah sebelum diserahkan ke TPS atau TPA. RIS

BARAKUDA Satu unit barakuda disiagakan di Bundaran Air Mancur untuk pengamanan pelantikan Walikota dan Wakil Walikota Palembang H Romi Herton-H Harnojoyo di gedung DPRD Palembang, Minggu (21/7). FOTO NOVA WAHYUDI / PALPRES

RH�Dilantik�Dalam�Kawalan�Ketat PALEMBANG. PE – Pelantikan Walikota dan Wakil Walikota Palembang periode 2013-2018 H Romi Herton– Harnojoyo berjalan aman meski mendapat penjagaan ketat dari pihak Polresta Palembang, Minggu (21/7), di gedung DPRD Palembang. Dari pantauan Palembang Ekspres, penjagaan dilakukan sepanjang Jl Sudirman dan Bundaran Air Mancur dengan menempatkan mobil anti huru hara. Tak hanya itu, para undangan pun harus melewati dua kali pemeriksaan dengan metal detector yakni saat masuk pintu gerbang DPRD Palembang dan pintu masukVIP A dan VIP B dengan metal detector. Pengamat politik asal Unsri Prof Amzulian Rifai mengatakan, terpilihnya Romi-Harno sebagai Walikota dan Wakil Walikota Palembang belum menghimpun separuh suara warga Palembang. Oleh sebab itulah, selama

masa kepemimpinannya, Romi-Harno harus mampu merangkul lawan menjadi kawan. “Mereka menang dengan 23% suara, artinya ada 50% warga Palembang bukan pendukung beliau. Kalau tidak mampu mengubah penentang ini, bisa jadi boomerang,” cetus Amzulian kepada Palembang Ekspres usai menghadiri pelantikan Romi-Harno di gedung Parameswara DPRD Kota Palembang. Belum lagi, sambung Amzulian, sebelum pelantikan dilakukan, banyak pejabat secara bersamaan minta dipindahtugaskan atau mutasi. Kondisi ini nantinya akan menjadi persepsi masyarakat jika ada masalah saat Romi-Harno memimpin Palembang.

“Oleh karena itu, kondisi ini harus menjadi introspeksi pemerintah terpilih,” ucapnya. Lebih jauh Amzulian menjelaskan, usulan pemutasian secara bersama-sama oleh para pejabat membuktikan ada ketidaknetralan pegawai negeri sipil (PNS) dalam mendukung salah satu peserta pilkada. “Dalam banyak pilkada, PNS tidak mampu netral dan terkotakkotak. Setelah pelantikan, biasanya sudah ada daftar yang akan mengisi kabinet pemerintah. Indikasi itu ada, saat bersamaan orang ramairamai mutasi,” tukas Dekan Fakultas Hukum Unsri ini. Masih kata dia, perombakan kabinet atau reshuffle merupakan hak

preogratif walikota. Meski demikian, dalam pemberian jabatan harus ada dasar sebagai tolak ukur yang jelas. Dengan begitu, Palembang bisa tercipta sebagai good goverment. “Kalau seandainya besok dirombak, bisa saja, karena kewenangan ada pada walikota,” jelasnya. Sementara, Walikota Palembang H Romi Herton menyayangkan adanya pegawai yang mengundurkan diri. Padahal sebelumnya, dia sudah mengutarakan akan merangkul para pejabat tersebut. “Ada 83 pegawai mengundurkan diri, sudah saya bilang akan merangkul mereka, tapi demokrasi harus tetap kita hormati. Sekarang saya sedang mencari orang yang lebih militan dan fresh. Beri

saya waktu berpikir,” kata dia. Sementara itu, terpilihnya Harnojoyo sebagai Wakil Walikota Palembang periode 2013-2018, membuatnya harus melepaskan jabatan Ketua DPRD Kota Palembang. Meski demikian, menurut Harnojoyo, saat ini pihaknya sudah mengusulkan anggota Komisi II Ahmad Novan sebagai Ketua DPRD Kota Palembang. “Sudah mendapatkan rekomendasi dari DPP Partai Demokrat, sekarang tinggal menunggu SK dari gubernur. Apabila SK selesai, akan dijadwalkan banmus (badan musyawarah, red) untuk digelar rapat paripurna istimewa,” jelas Ketua DPC Partai Demokrat Palembang ini. Harno menjelaskan, dipilihnya Novan disebabkan pada perolehan suara saat pemilihan legislatif 2009 lalu, dia mendapat urutan kedua terbanyak. Lagipula, sambung Har-

Eliza Lantik TP PKK Kota Palembang PALEMBANG. PE – Ketua TP PKK Sumsel Hj Eliza Alex melantik Hj Masyito Romi sebagai Ketua TP PKK Palembang dan Selviana Harnojoyo sebagai Wakil Ketua PKK Palembang periode 2013-2018, Minggu (21/7). Pelantikan dilakukan pada hari yang sama, setelah pasangan H Romi Herton-H Harnojoyo dilantik menjadi Walikota dan Wakil Walikota Palembang. Hadir dalam pelantikan tersebut Ketua TP PKK Kota Palembang yang lama Srimaya Haryanti dan para kader serta anggota TP PKK Sumsel dan Kota Palembang. Ketua TP PKK Sumsel Hj Eliza Alex mengatakan, PKK merupakan pergerakan masyarakat yang berperan dan berkiprah dalam suksesnya kesejahteraan masyarakat dan pembangunan di segala bidang. Oleh karena itu, kata Eliza, selaku Ketua TP PKK Sumsel dirinya sangat mengharapkan kepada seluruh kader dan anggota PKK untuk tumbuh kembang sebagai lembaga kemasyarakatan yang bebas dari kepentingan politik. Selain itu, kepada seluruh anggota PKK di seluruh Sumsel dan khususnya Kota Palembang agar terus berjuang dengan dedikasi yang tinggi untuk dan melaksanakan tugas pengabdian dengan tulus tanpa motivasi mencari keuntungan pribadi.

FOTO BERSAMA

“Mari kita bersama-sama bergandeng tangan dengan tidak saling menyalahkan tetapi bersama-sama mencari solusi di setiap kendala,” ujar Eliza. Eliza Alex menambahkan, bantuan dari Gubernur Sumsel selaku dewan pembina untuk PKK terdiri dari dua kategori. Yaitu kategori desa sebesar Rp5 juta untuk posyandu, PKK, dan karang taruna, dan kategori kelurahan yang mendapat bantuan sebesar Rp10 juta untuk posyandu dan karang taruna. Oleh karena itu, menurut dia, menjadi tugas dan kewajiban semua kader-kader dan anggota PKK untuk memonitor keberadaan bantuan ini agar dapat digunakan sesuai dengan kebutuhan kegiatan desa dan kelurahan yang menerima bantuan. Kepada Ketua dan Wakil Ketua TP PKK Kota Palembang yang baru, Eliza juga mengucapkan selamat mengemban tugas mulia ini, dan diharapkan agar terus mengayomi kader-kader PKK. “Karena kader ini lah yang menjadi ujung tombak kegiatan- kegiatan PKK dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Selamat bekerja dan kami selalu merindukan untuk bergabung dengan PKK Kota Palembang,’’ tegasnya. DYN

FOTO ISTIMEWA

Walikota dan Wakil Walikota Palembang H Romi Herton-H Harnojoyo berfoto bersama Ketua TP PKK Palembang dan Sumsel usai pelantikan, Minggu (21/7).

no, Novan sudah pernah menjadi pelaksana tetap saat dia mengikuti kampanye Pilkada Palembang. “Namun, sebelum SK keluar, nanti ada ketua PAW (pengganti antar waktu), sudah kami tunjuk saudara Nawawi Mahakim, sekarang sedang diusulkan melalui walikota dan gubernur,” akunya. Terpisah, kandidat Ketua DPRD Kota Palembang Ahmad Novan mengatakan, dari hasil penghitungan suara pada pemilihan legislatif 2009 lalu, dia mendapatkan 5.600 suara sedangkan Harnojoyo sekitar 6.800 suara dengan perolehan 11 kursi di DPRD Kota Palembang. “Berdasarkan aturan partai, suara terbanyak kedua bisa menggantikan posisi jabatan di DPRD. Dan memang DPP sudah merekomendasikan saya untuk menggantikan pak Harno,” kata dia. RIS

Kendaraan�Berat� Dilarang�Melintas

FOTO ISTIMEWA

SERIUS DAN TEKUN

Anak-anak dari berbagai panti asuhan begitu serius dan tekun mewarnai gambar dalam lomba yang digelar Patani Sumsel di PIM, Minggu (21/7), acara ini dibuka Gubernur Sumsel H Alex Noerdin.

Gubernur Alex Noerdin Ajak Warga Sumsel Sukseskan ISG

PALEMBANG. PE-Gubernur Sumsel H Alex Noerdin mengajak segenap warga Sumsel, khususnya di Palembang, untuk sama-sama menyukseskan even Islamic Solidarity Games (ISG) yang digelar di Palembang September mendatang. Ajakan ini disampaikan Gubernur Alex Noerdin saat membuka acara Festival Panti Asuhan yang digelar Pandu Tani Indonesia (Patani) Sumsel, Minggu (21/7), di Palembang Indah Mall (PIM). Sekilas Alex menjelaskan ‘perjalanan’ even ISG hingga akhirnya Sumsel dipercaya menjadi penyelenggara. Diawali dari Indonesia yang dipercaya menjadi tuan rumah kegiatan tersebut, semula akan dilaksanakan di Pekanbaru Riau. Namun belakangan daerah tersebut ternyata tidak siap hingga dipindah ke

Jakarta tapi lagi-lagi kota besar ini dinilai kurang cocok sampai kemudian muncul kemungkinan dialihkan ke Negara lain. “Kita sendiri mendapat amanah ini 16 hari lalu dan kita sanggupi. Kegiatannya dilaksanakan September nanti. Jadi kita hanya punya waktu dua bulan untuk bersiap. Jadi mari kita sama-sama sukseskan even ini, ini untuk menyelamatkan Indonesia,” kata Alex. Menurut Alex, even ini lebih rumit dari penyelenggaraan SEA Games XXVI lalu. Sebab, pada SEA Games, pesertanya hanya Negara-negara dari Asia Tenggara, sementara ISG pesertanya dari seluruh dunia, khususnya Negara-negara Islam. Terhadap Festival Panti Asuhan, Gubernur menyatakan dukungannya terhadap

kegiatan yang memberi wadah bagi anak-anak panti asuhan untuk berkreasi. Acara ini dihadiri Jenderal TNI (purn) Djoko Santoso dan Dirut Patani H Sarjan Tahir. Kepala Wilayah Patani Sumsel Ir Hj Misliha mengatakan, ada 25 panti asuhan. Adapun perlombaan yang diadakan yakni lomba mewarnai, lomba puisi, lomba dakwah cilik, dan lomba tabuh beduk. “Ini rutin tahunan kita adakan, tujuannya untuk mempererat silaturahmi dengan anak-anak yatim dip anti asuhan serta member kesempatan kepada mereka untuk menunjukkan kreativitas mereka,” kata Misliha. Selain itu, pada kesempatan ini, Patani juga memberikan penghargaan kepada 10 tokoh masyarakat yang dinilai berperan aktif di bidang masing-masing. ARM

PALEMBANG. PE – Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Palembang melarang kendaraan bertonase berat masuk wilayah Kota Palembang pada H-7 hingga H+7 hari raya Idul Fitri. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan yang disebabkan aktivitas kendaraan tersebut. Kepala Dishub Palembang Masripin Thoyib melalui Kabid Transportasi Jalan dan Rel Agus Supriyanto menjelaskan, larangan diberlakukan lantaran padatnya lalu lintas pada momen menjelang hari raya umat Islam ini. “Tujuannya untuk meminimalisir kecelakaan menjelang Lebaran selain itu mengantisipasi kemacetan yang ditimbulkan saat arus mudik dan balik,” terang Agus belum lama ini. Dia menjelaskan, peraturan ini sesuai dengan Peraturan Dirjen Perhubungan Darat No Sk.3820/AJ.201/DRJD/2013 tentang Pengaturan Lalu Lintas, Pengoperasian Mobil Barang, dan Pengoperasian Jembatan Timbang Pada Masa Angkutan Lebaran Tahun 2013. ”Angkutan bermuatan berat tidak diperkenankan melintasi seluruh ruas jalan raya di ibukota Provinsi Sumsel, baik itu jalan arteri maupun jalan protokol,” kata dia. Tak hanya kendaraan bertonase besar, lanjut Agus, pihaknya juga melarang truk kontainer pengangkut barang ekspor dan impor yang menuju pelabuhan Tanjung Api-Api (TAA). Meski demikian, kendaraan kontainer tetap boleh lewat dengan catatan mendapat persetujuan tertulis dari Kepala Dinas Perhubungan. “Larangan ini sudah kita berlakukan di tahun-tahun kemarin, kami yakin pengusaha sudah mengerti dan tidak berkeberatan. Kami juga sudah melakukan sosialisasi kepada para pengusaha,” terangnya. Bagi kendaraan yang mengangkut kebutuhan pokok, sambung Agus, tetap diperbolehkan masuk ke wilayah Palembang. Seperti mengangkut bahan bakar minyak (BBM), kebutuhan bahan pokok, ternak, susu murni, serta barang antaran pos. ”Jika pelarangan juga berlaku terhadap kendaraan-kendaraan ini, maka itu dikhawatirkan justru malah menyebabkan kelangkaan terhadap barang-barang tersebut. Dan pada akhirnya berujung pada stabilitas ekonomi di Kota Palembang,” jelasnya. RIS


PALEMBANG EKSPRES

SENIN, 22 JULI 2013

Halaman 4

Sebelum Belajar, Siswa Baca Alquran PAGARALAM. PE – Selama bulan Ramadan, pihak SMP Negeri 2 Kota Pagaralam memberikan pelajaran Alquran menjelang proses kegiatan belajar mengajar di mulai. Kepala SMP Negeri 2, Agus SPd MPd mengatakan, selama bulan ramadan, pihaknya menerapkan pelajaran tambahan yakni pembacaan kitab Suci Alquran setiap hendak melangsungkan kegiatan belajar mengajar. “Semua ini kita lakukan demi mengharapkan berkah dari Allah SWT agar berbagai aktivitas di sekolah mulai dari pelajaran rutin dan lainnya mendapatkan berkah,” terangnya. Kegiatan ini, kata Agus, dilaksanakan setiap pagi sebagai bentuk pembelajaran terhadap siswa agar dapat membiasakan diri untuk membaca Alquran. “Semoga pembelajaraan ini tak hanya dilakukan para siswa di sekolah saja, tapi terbawabawa hingga menjadi suatu kebiasaan dimanapun jua. Karena membaca Alquran ini sangat penting dan berguna untuk menambah pahala, apalagi di bulan Ramadhan ini,” harapnya. KOE

BACA ALQURAN

Suasana kegiatan program 10 juz 10 jam di Masjid Taqwa Palembang, kemarin. Sejumlah akhwat terlihat fokus membaca Alquran saat mengikuti program baca Alquran yang diselenggarakan Rumah Alquran Indonesia. FOTO: NOVA WAHYUDI / PALPRES

Sepi�Siswa,�Sekolah�Terancam�Tutup PRABUMULIH. PE – Kondisi miris untuk sekolah-sekolah swasta, terutama yang berbasis sekolah Islam yang kian memprihatinkan. Tidak hanya sepi peminat, bahkan sekolah-sekolah ini terancam tutup akibat biaya operasional yang terus membengkak sementara pendapatan (keuntungan, red) terus stagnan (turun, red). Salah satunya, Madrasah Tsanawiyah (MTs) Nurul Huda. Akibat kurang diminati calon siswa baru, sekolah yang berlokasi di Desa Bitis, Kecamatan Gelumbang, Kabupaten Muara Enim ini terancam gulung tikar. “Kalau tahun depan ternyata masih seperti inilah, tidak ada calon siswa baru yang mendaftar. Sekolah ini terancam ditutup,” ungkap Ketua Yayasan Nurul Huda, Asnawi, ditemui akhir pekan kemarin. Minimnya perhatian pihak pemerintah, khususnya dari Dinas Pendidikan diakui Asnawi juga mem-

buat sekolah yang sudah berstatus Terakreditasi “B” ini sulit mengembangkan diri. Selama penerimaan siswa baru (PSB) tahun ajaran 20132014 saja, tidak ada satupun siswa yang mendaftar ke MTs ini. Asnawi menyebutkan, jumlah siswa baru yang masuk ke sekolah tersebut dari tahun ke tahun semakin sedikit. Hal itu dapat dilihat dari jumlah siswa pada kelas 8 atau kelas II yang hanya berjumlah 58 orang, sementara kelas 9 atau kelas III sebanyak 27 orang dengan jumlah total ruang kelas belajar (RKB) 4 lokal. Asnawi menambahkan, jika sekolah yang telah berdiri dari tahun 1994 itu terus mengalami kondisi paceklik siswa bukan tidak mungkin dia perkirakan pada tahun 2016 mendatang sekolah tersebut terancam akan ditutup. Sementara banyaknya sekolah swasta yang terancam tutup akibat tidak mendapatkan siswa baru di

sekolahnya, disikapi anggota DPRD Kabupaten Muara Enim dari Komisi IV bidang pendidikan, M Jafri SH suatu permasalahan besar pada dunia pendidikan. Jafri pun berharap pihak pemerintah dapat membantu mencarikan solusi dengan mengalokasikan quota siswa yang tidak tertampung di sekolah favorit ke sekolah swasta dengan system kerjasama dan dukungan yang kuat. “Namun diluar itu, kedepan hendaknya pihak sekolah swasta atau yayasan yang mengelolanya lebih mensosialisasikan lagi sekolahnya kepada wali murid bahwa lulusan MTs ini sama dengan lulusan SMP. Sehingga para orang tua bisa mengarahkan anaknya bersekolah ke MTs itu, apa lagi kan lokasinya berada ditengah desa, sehingga tidak perlu ongkos lagi, cukup jalan kaki sudah sampai ke sekolah itu,” saran Jafri, menutup pembicaraan. AND

Berbagi Berkah Diselingi Lomba PALEMBANG. PE – Stisipol Candradimuka Palembang mengadakan Mutiara Ramadan dengan tema berbagi cinta Ramadan antara aku, kau dan dia. Dalam kegiatan ini, civitas akademika menggelar sembako murah dan sejumlah perlombaan. Ketua Pelaksana Kegiatan Mutiara Ramadan Sumarni Bayu Anita S Sos MA mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk meringankan kaum dhuafa karena ada 200 paket sembako di jual murah. Dana yang terkumpul akan disalurkan ke kaum dhuafa yang ada di jalanan. “Saluran bantuan ini akan kami salurkan pada tanggal 3 Agustus nanti, rencananya ada 100 paket lebaran yang kami kasih,” kata Sumarni, Sabtu. Lebih jauh dia mengatakan, paket sembako yang dijual seharga Rp20 ribu dengan nilai sembako Rp60 ribu. Adapun paket sembako berisi beras, terigu, minyak dan lain-lainnya. “Kepala Stisipol Candradimuka ibu Lishapsari juga

membei 45 baju untuk kaum dhuafa,” terangnya. Dalam kesempatan itu, ada juga stand yang menjual berbagai macam kebutuhan lebaran seperti pakaian, jilbab, aksesoris dan lainnya. Tidak hanya itu, pihaknya juga menggelar sejumlah kegiatan seperti Beauty Class with Pixy Ledy’s Cosmetics and Hijab Tutorial With Ammy Beauty Hijab itu ada 50 perserta, lomba menyanyi Religi ada 25 perserta. Kepala Stisipol Candradimuka Hj Lishapsari mengatakan, hasil penjualan sembako akan kembali disalurkan kaum dhuafa dengan cara keliling Kota Palembang. Pihaknya akan membuat dua tim untuk mencari kaum dhuafa yang ada di jalanan. ”Kita harapkan tujuan kita tercapai, kita bisa berbuat kebaikan di bulan Ramadan. Kita juga ingin mempererat jalinan silaturahmi baik dari dalam maupun luar. Kita juga ingin membawa nama Stisipol Candradimuka Palembang agar bisa di kenal masyarakat dengan baik,” harapnya. KUR


HALAMAN 5

SENIN, 22 JULI 2013

Polisi Sebar Foto Teroris

MUARA ENIM. PE – Pasca kaburnya sejumlah Narapidana (Napi) terorisme dari Lembaga Pemasyarakatan (LP) Tanjung Gusta, Medan, Sumatera Utara (Sumut) membuat kesatuan Kepolisian Republik Indonesia (Polri) bersiaga, tidak terkecuali Kepolisian Resort (Polres) Muara Enim. “Kita baru saja mendapatkan pemberitahuan dari Mabes Polri berikut dengan foto-foto 4 Napi teroris yang kabur dari LP Tanjung Gusta Medan buntut dari insiden keributan LP tersebut,” sebut Kapolres, Muara Enim AKBP Mohamad Aris di sela aktivitasnya di Mapolres Muara Enim belum lama ini. Dia menyebutkan empat orang Napi yang patut diwaspadai semua kalangan dan masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) Markas Besar Kepolisian Republik Indonesia

(Mabes Polri) yaitu Abdul Gani Siregar, Nibras alias Arab alias Amir alias Wawan dan Fadli Sadama alias Can alias Alias Zaid alias Fernando alias Buyung alias Ade. Serta terakhir Agus Sunyoto alias Syafarudin. Menindaklanjuti pemberitahuan dari Mabes Polri ini lanjut dia, pihaknya segera menyebar foto-foto di setiap Mapolsek, beberapa titik-titik tertentu dan akan diperketat penjagaan di wilayah perbatasan dengan melakukan razia untuk mematikan gerak langkah para DPO teroris tersebut. “Disebarkan foto-foto agar dapat antisipasi.Dan juga kerjasamanya nanti akan dilibatkan juga LP di sini,” ucap dia. Sedikit bercerita dia mengatakan bahwa masalah yang terjadi atas kaburnya Napi dari LP Tanjung Gusta Medan disebabkan oleh masalah overload (kelebihan) peng-

huni. Menurut dia, jumlah napi dan tahanan yang jauh melampaui kapasitas lembaga pemasyarakatan. Di akhir perbincangan dia menghimbau kepada segenap lapisan masyarakat sesuai dengan perintah Mabes Polri bila mengetahui keberadaan para buronan terorisme sesuai dengan ciri-ciri fisik yang tertera pada foto, langsung menghubungi kantor kepolisian terdekat atau contac center yang tersedia. Sementara itu Kepala LP Klas II Muara Enim, Imam Purwanto melalui Kepala Keamanan LP, Jauhari menyikapi aksi kabur LP Tanjung Gusta Medan membuat pihaknya semakin meningkatkan kewaspadaan dan mengantisipasi setiap ada permasalahan yang mungkin terjadi di baraknya. Selain itu pada beberapa pihak terkait sambungnya yakni bersama satuan dari Kodim dan juga Polres bersama-sama setiap malamnya melakukan kontrol lapangan. “Bersama pihak TNI dan Polri, kita lakukan setiap malam pengecekan terhadap kondisi keamanan lembaga pemasyarakatan agar tidak terjadi keadaan seperti yang terjadi di Medan,” bebernya. HFB

Cinta Bersemi ..........................................................DARI�HALAMAN�1 Kenapa norak? Ya, karena aku gemar mengenakan pakaian gamis yang warna-warni ditambah aksesoris gelang memenuhi kedua tanganku. Belum lagi kedua mataku yang dipoles celak, plus kerudung yang dipasang bebas terjuntai. Sehingga tak pelak aku 90 persen mirip penampilan para penari di film-film India. Terus terang aku sangat mengidolakan salah satu artis ganteng India, Ajay Devgan.

Alih-alih namaku pun diembel Devgan setiap aku perkenalkan namaku ditambah kerlingan mata genit bak penari India. Semakin membuat aku dikenal di kalangan kampus. Ternyata bukan aku saja yang menyukai film India. Banyak kakak tingkatku yang suka film yang berasal dari tanah Hindustan itu. Hingga aku kenal seorang kakak tingkat yang mengaku punya koleksi

puluhan kaset CD film India, dari Kuch Kuch Hota Hai, Kahona Pyar Hai, Dil Se hingga Biwi Number One, serta filmfilm India lawas tempo dulu. Hampir setiap hari aku bertemu dengan kakak tingkatku itu. Walau tidak terlalu lama ngobrol. Setidaknya kami membincangkan satu cerita film India sampai kepiawaian seorang pemain berakting dalam film tersebut. BERSAMBUNG

Cincau Berboraks .............................................DARI�HALAMAN�1 “Sebetulnya yang membeli saudara saya, tapi saya kebetulan melihat kok ada yang aneh. Cincau tersebut bahkan dibanting belasan kali tidak apa-apa,” ujarnya. Penasaran, dia pun memperlihatkan ke beberapa teman dan tetangganya. Merekapun penasaran dan membanting cincau itu hingga belasan kali. “Wah, ini seperti karet bukan cincau,” kata beberapa warga. Marlon kemudian berinisiatif melaporkan hal ini ke Dinas Kesehatan (Dinkes) setempat. Pihak Dinkes pun melakukan uji laboratorium dan positif menemukan kandungan boraks yang merupakan bahan pengawet mayat. Kepala Dinas Kesehatan, Roshan YM, melalui Kasi

Ma k a n a n d a n Mi n u m a n , Hadi Candra membenarkan adanya penemuan cincau mengandung boraks tersebut. “Setelah dilakukan uji sampel yang digunakan untuk pembuatan cincau diduga kuat mereka menggunakan zat pengawet yang biasa dipergunakan untuk mayat yaitu boraks,” jelasnya. Dia merinci, zat tersebut sangat berbahaya bila dikonsumsi manusia karena bisa menimbulkan bermacammacam penyakit seperti ginjal atau kanker. “Efeknya memang tidak langsung terlihat, tetapi baru akan terasa setelah lima tahunan,” ujar Hadi. Sementara Kepala Dinas Perindagkop Pagaralam, Ahmadi Damrah melalui Kasi

Perlindungan Konsumen, Nasrullah Hanif mengatakan, belum mengetahui adanya peredaran cincau berbahaya tersebut. Namun, pihaknya akan segera mengecek langsung kebenarannya di lapangan. “Kami belum menerima laporan terkait peredaran cincau tersebut, tapi secepatnya kita akan turun ke lapangan,” tegasnya. Pantauan di lapangan, beberapa pedagang cincau membantah jika menjual cincau berpengawet. “Kami membuat sendiri cincau ini. Ini bulan puasa buat apa kami menjual bahan berbahaya. Itu pasti cincau dari luar Pagaralam,” ujar Endra, pengusaha cincau yang menyalurkan ke para pedagang di Pagaralam. KOE

Heboh, Kelahiran .............................................DARI�HALAMAN�1 Berbagai jejaring sosial mengekspose, sehingga masyarakat dikecohkan dengan adanya dajjal yang dipercaya dalam Agama Islam. Tetapi, dajjal di dalam Islam turun saat yaumil akhir (hari kiamat). Semenjak beredarnya bayi bermata satu menjadikan banyak asumsi di masyarakat. Terlebih, ketakutan masyarakat awam akan ketidaktahuan semata. Dibincangi Nur (29), warga Sekip Ujung mengaku, terkejut dengan adanya video bayi bermata satu yang di-upload atau beredar di jejaring sosial sepekan

lalu. “Saya berkeyakinan bayi itu merupakan dajjal yang telah lahir. Karena, sangat langkah sekali ada bayi yang mengalami kelainan pada anggota tubuh,” ujarnya Minggu (21/7). Sebelumnya, di Israel pernah ada di tahun 2009 lalu. Hanya saja wajah bayi masih lengkap ada telinga, hidung dan mulut. Namun, kejadian satu minggu lalu, seorang bayi yang baru lahir hanya ada mata dan mulut, hamper saja wajahnya rata dengan bobot tubuh gemuk tidak memiliki leher yang jenjang. “Pertama kali saya melihat-

nya agak aneh dan saya pikir itu adalah ulah tangan jahil manusia saja yang membuat video tersebut. Namun, setelah saya perhatikan jelasnya foto ini adalah nyata, saya sangat kasihan sekali,” bebernya. Fe n o m e n a s e p e r t i i n i mungkin jarang terjadi dan penyebab utamanya, bisa jadi karena kelainan genetik atau mutasi genetik yang terjadi disaat kehamilan. Belum diketahui kabar terakhir dari bayi bermata satu ini. Tetapi, jelasnya bayi ini bermata satu dan banyak digunjingkan adalah dajjal yang telah lahir. DYN

Pakde Baryadi ..........................................................DARI�HALAMAN�1 Pria yang kerap disapa dengan panggilan Pakde Baryadi ini menambahkan kedatangan rombongnya semata-mata hanya untuk menjalin tali silahturahmi sesama umat manusia. “Saya asli Jawa tapi saya sudah 30 tahun tinggal di Palembang dan mempunyai istri orang Lahat,” ulasnya. Masih kata dia, walaupun bukan asli orang Palembang tetapi dia mengaku sangat mencintai Sumsel, khususnya Palembang, Baryadi berujar dirinya pernah membawa Sriwijaya Football Club (SFC) meraih double winner pada tahun 2007 silam sebagai sayalah manajer. “Itu salah satu tanda bukti saya mencintai olahraga dan ingin memperkenalkan Palembang dan Sumsel di kancah nasional bahkan internasional,” tandasnya. Sementara itu perwakilan Majelis Darussakinah, Amirullah mengatakan, sangat

berterimakasih atas bantuan ini dan atas nama masyarakat sekitar Pintu Besi mengucapkan sangat terbantu dan mengurangi sedikit beban ekonomi mereka dengan pembagian sembako ini. “Kami sangat berterimakasih dengan pembagian sembako dari Pak Baryadi dan jajaran Palembang Ekspres, di sini kami hanya menyalurkan bantuan ini kepada masyarakat yang sangat membutuhkan sembako ini,” katanya. Dia menuturkan, semoga pembagian sembako ini bisa bermanfaat dan dan bisa sangat bermanfaat bagi masyarakat yang menerima .”Semoga amal dan ibadah pihak-pihak yang membantu ini bisa menjadi berkah dan menjadi pahala yang berlimpah dibulan ramadhan ini,” jelasnya Salah satu warga yang menerima bantuan ini, Aisya mengatakan sangat senang

dan merasa terbantu dengan pembagian sembako murah ini, dan bisa menghemat pengeluaraan belanja sehari-hari. ”Terimakasih Pak Baryadi dan Palembang Ekspres yang sudah memberikan sembako untuk kami. Di dalam bungkusan ini ada minyak goreng, mie instant dan lain-lain lumayan untuk berbuka puasa dan sahur,” cetusnya. Di tempat yang sama Ketua Panitia Penyelenggara, Davit Ariyanto mengatakan, untuk menyambut bulan Ramadhan pihaknya melakukan kegiatan progaram kepedulian untuk sesama yang sangat membutuhkan. ” Tujuan kegiatan hanya ingin membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan terlebih ini di bulan Ramadhan. Kedepan kita akan memberikan pembagian sembako ini di daerah Kecamatan Seberang Ulu (SU) II,” singkatnya. JAN

Polres�Lepas� 3�Oknum�PNS

TANPA TES URIN LEBIH DULU

MUARADUA. PE – Tiga dari lima orang oknum pegawai negeri sipil (PNS) usai digerebek Satuan Narkoba Polres Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan, Kamis (18/7) lalu di Kampung Sawah, Kecamatan Muaradua, belum 1x 24 jam, Jumat lalu dipulangkan. Pemulangan berdasarkan jaminan keluarga dan pengakuan kedua teman lainnya, jika ketiga rekan mereka tersebut tidak terlibat dengan adanya pesta narkoba. Kapolres OKU Selatan, AKBP Wira Satya Triputra SIK MH melalui Kasat Narkoba, AKP Edi Sarwono SH mengakui jika tiga orang tersebut sudah dipulangkan pada Jum’at lalu, yakni Zekri, Kasubag Humas Pemkab OKU Selatan, Tomi, Staf Perlengkapan dan Aset Setda OKU Selatan, serta Syahril, staf Dinas Pendapatan Daerah. “Kendati dipulangkan, mereka masih dikenakan wajib lapor dan menunggu proses lebih lanjut terhadap kedua temannya yang masih kita

kembangkan,” ucap Edi. Ketika disinggung dasar melepaskan ketiga tersebut, dia menjelaskan, berdasarkan pengakuan awal dari kedua temannya jika ketiganya tidak terlibat, serta berdasarkan jaminan pihak keluarga. Saat disinggung kenapa tidak dilakukan tes urin terlebih dahulu, dia merinci, pihaknya menunggu hasil perkembangan lebih lanjut. “Di samping memang peralatan untuk melakukan tes urin saat ini sedang tidak ada, kita masih terus melakukan pengembangan dan pemeriksaan intensif terhadap Tedi, dan Riadi, dua tersangka lainnya,” tegas dia. Pengembangan kasus ini tentunya dilakukan tiga kali 24 jam terlebih dahulu dan masih bisa dilanjutkan dengan proses pengembangan dan penambahan waktu pemeriksaan. Berdasarkan hasil sementara tes urin terhadap Tedi, hasil sementara masih belum jelas masih samara-samar. ”Hasil tes urin keduanya masih samara-samar, kita akan terus melakukan proses proses selanjutnya,” tuturnya. Terpisah Kepala Kantor Inspektorat Kabupaten OKU Selatan, H Ramin Hamidi SE

MH masih belum bisa berkomentar banyak. Pasalnya dia belum mengetahui secara persis, hanya nantinya akan melakukan pemeriksaan terhadap PNS tersebut. Sementara itu saat dimintai komentar, salah seorang pakar hukum metropolis, H Bambang Hariyanto SH MH menuturkan kasus narkoba memang menjadi perhatian, keseriusan pihak kepolisian. Nah kata Bambang, dalam kasus Norkoba hendaknya, dalam penggerebekan yang dilakukan pihak kepolisian dan ditemukan barang bukti di tempat kejadian perkara (TKP), sebaiknya dilakukan tes urin lebih dahulu terhadap para oknum yang tertangkap tangan berada di sekitar TKP. “Hal ini supaya nantinya tidak meenimbulkan pertanyaan di masyarakat. Tidak cukup hanya berdasarkan keterangan dari beberapa teman dan saksi, dan jelas saat penggerebekan ditemuakan barang bukti berupa narkoba jenis ganja, dan seharusnya kelima oknum PNS Pemkab OKU Selatan yang harus menjalani tes urin lebih dahulu,” sebut dia. Senada itu, Heri Mukti SH,

Ketua Persatuan Advokat Indonesia (Peradi) Sumsel mengungkapkan, dalam kasus Narkoba, pihak kepolisian harus lebih jeli, mencermati, terlepas tidak adanya keterlibatan ketiga orang yang dilepas tersebut, akan tetapi penyidik Kepolisian seharusnya membuat berita acara terlebih dahulu. Hal ini dikarenakan jika memang ketiga oknum PNS tersebut tidak terlibat di dalamnya dan mengetahui ada narkoba. Sebagaimana diatur dalam Undang-Undang Nomor 35 tentang Narkotika Pasal 37 tentang orang yang mengetahui adanya transaksi narkoba, dan mengetahui menggunakan narkoba dan tidak melaporkan peristiwa tersebut ke pihak kepolisian. “Untuk itu, apakah ini sudah nantinya dilakukan oleh pihak kepolisian, dan yang harus dicermati apakah sesudah pesta narkoba, baru ketiganya datang. Bahkan jika ada saksi lain di mana yang mengetahui adanya pesta narkoba tersebut, pihak kepolisian bisa melakukan pemanggilan. Dan kita percayakan dengan pihak kepolisian untuk melakukan pendalaman pemeriksaan,” tukasnya. ZON

Diuntungkan Head ..........................................................................................DARI�HALAMAN�1 yang tidak pernah mencicipi poin, Laskar Wong Kito hanya sekali kalah dua kali imbang dan dua kali menang. Namun, kendati demikian tim tamu juga tidak boleh menganggap remeh PSPS, secara, PSPS dipastikan bermain tanpa beban karena sebagai tuan rumah secara otomatis memiliki motivasi lebih, jika dibandingkan SFC yang ingin bangkit dan mengejar target. “PSPS sekarang memang berada di bawah, tapi jangan sampai kita meremehkan PSPS, karena biasanya tim yang berada peringkatnya jauh di bawah kita, akan bermain lebih semangat, karena mer-

eka tanpa beban,” kata Kas Hartadi, Minggu (21/7). Kas mengintruksikan anakanak asuhnya agar jangan terlalu percaya diri, berkaca dengan laga melawan tim papan bawah Persidafon bahkan di kandang sendiri SFC dapat ditahan imbang, apalagi kali ini SFC berada di kandang lawan, sehingga tetap fokus dan disiplin lini per lini adalah kunci penting kesuksesan laga away SFC kali ini. “Saya ingin pemain bermain normal saja, bermain enjoy sembari jeli mencari kesempatan melakukan penyerangan, tapi yang terpenting adalah soal transisi ke depan dan ke belakang jangan sam-

pai kendor,” pinta Kas. Menurut dia, masalah non teknis yang membuat penampilan para penggawa SFC down di dua laga terakhir, seri melawan Persela Lamongan 2-2 dan kalah besar melawan Persepam Madura United 0-4, kini telah reda, para pemain diyakini akan bangkit menghadapi PSPS Pekanbaru, dan menghadapi laga sisa musim ini. “Kondisi pemain yang kita bawa semua fit, baik fisik dan psikologis, pemain sudah melupakan kekalahan kemarin, kini kita fokus di enam laga sisa, dengan target semua laga menang hingga akhir musim,” katanya. Soal pemain yang diwaspadai,

Kas menyebut sosok striker M Isnaini, dan pemain sayap April Hadi dua pemain PSPS ini dipastikan akan menjadi ancaman lini belakang SFC, serangan dari sayap PSPS akan dikawal ketat, agar tidak banyak memberikan umpan berbahaya. “Pergerakan mereka berdua harus dimatikan,” intruksi Kas. Derby Andalas, SFC dan PSPS akan menjadi penentu nasib SFC, SFC yang saat ini berada di peringkat keempat klasemen sementara, dapat saja tergeser ke posisi lima jika mendapatkan satu poin dari PSPS. Pasalnya, Mitra Kukar diperkirakan akan menang menjamu Gresik United di kandangnya. JAN

Palembang Penentu ......................................................................................DARI�HALAMAN�1 ulang pasca keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) RI beberapa waktu lalu. “Palembang menjadi sorotan, Palembang menjadi incaran semua kandidat,” kata dia di sela-sela pelantikan H Romi Herton-Harnojoyo sebagai Walikota dan Wakil Walikota Palembang periode 2013-2018 di gedung Parameswara DPRD Kota Palembang, kemarin. Dia menjelaskan, jumlah mata pilih di Kota Palembang hampir 50% dari kabupaten/ kota di Sumsel. Oleh sebab itulah, kandidat yang menguasai suara di ibu kota Palembang sudah dipastikan merupakan gubernur Sumsel terpilih. “Di kabupaten/kota ada

sekitar 2 juta mata pilih, di Palembang sekitar 1,2 juta–1,3 juta orang, karena itulah mata pilih di Palembang adalah penentu,” terang Dekan Fakultas Hukum Unsri ini. Lebih jauh dia menjelaskan, keputusan penghitungan ulang ini bisa membuktikan adanya politik uang sebelum pelaksanaan Pilgub Sumsel, 6 Juni lalu. Sebab menurut dia, prinsip politik uang adalah cash and carry. Sehingga jika politik uang tidak ada, pihaknya menyangsikan pemilih akan mempertahankan pilihannya. “Prinsip mereka cash and carry, artinya jika ada uang akan pilih orang yang memberi uang. Ini harus diuji ke-

benarannya sesuai putusan MK yang mengulang Pilgub di beberapa daerah yang di duga money politics,” jelasnya. Meski hampir 50% suara di Sumsel ada di Palembang, Amzulian menilai, kandidat berpotensi menang hanya Alex-Ishak dan Deru-Maphilinda. Hasil hitungannya, kandidat ESP-WIN maupun Iskandar-Hafisz tidak bisa melebihi suara yang sudah diperoleh kandidat lainnya. “Bicara logis, jumlah suara pada akhirnya hanya Alex dan Deru. Bagaimanapun menambah suara di daerah tertentu, baik Eddy Santana maupun Iskandar tidak bisa naik. Masa iya, 100% suara di Palembang diperoleh orang tertentu. Penghitun-

gan ulang ini merupakan pertarungan penting kedua tokoh itu (Alex-Deru),” jelasnya. Terkait terpilihnya RomiHarno sebagai Walikota dan Wakil Walikota Palembang, Amzulian menilai kedua pasangan tersebut belum menghimpun separuh suara warga Palembang. Oleh sebab itulah, selama masa kepemimpinannya, RomiHarno harus mampu merangkul lawan menjadi kawan. “Mereka menang dengan 23% suara, artinya ada 50% warga Palembang bukan pendukung beliau. Kalau tidak mampu mengubah penentang ini, bisa jadi boomerang,” cetus Amzulian. RIS

Jangan Terlalu ............................................................................................................DARI�HALAMAN�1 Mungkin juga itu ujian yang diberikan Allah kepada seseorang tersebut yang melahirkan seorang bayi bermata satu. Itu sangat jelas bukan akhir zaman, karena dulu juga pernah dihebohkan dengan kambing bermata satu yang juga dikatakan sebagai jelmaan Dajjal tapi itu

tidak terbukti dengan apa yang dicemaskan orang banyak. Kita harus banyak bertawakal dan percaya kepada allah dan hanya dia yang mengetahui segala yang ada di dunia. Hal ini adalah pelajaran kepada kita akan kekuasaan Allah karena apa-apa yang dikehendakinya akan terjadi

dan semua terjadi di dunia atas kehendak Dia Yang Maha Kuasa. Masyarakat jangan terlalu percaya dengan video seperti itu karena video bisa saja direkayasa seseorang karena zaman sekarang sudah cangih peralatannya, bukan seperti dulu tidak bisa direkayasa

oleh seseorang, masyarakat harus yakin dengan kekuasaan allah jangan mudah percaya ataupun takut dengan hal-hal begitu. Di dalam hari akhirpun tanda-tandanya sangat jelas munculnya dajjal, diiringi juga dengan tanda-tanda yang lainnya. KUR

Ramadhan dan ........................................................................................................DARI�HALAMAN�1 mayoritas diterapkan di dalam pelaksanaan ibadah masyarakat Indonesia, Imam Syafi’i Rahimahullah, maka kita akan menemukan salah satu kebiasaan beliau adalah mengkhatamkan tilawah Al Quran dalam bulan suci Ramadhan sebanyak 60 kali. Masya Allah. Bukanlah sebuah kebetulan, ketika Allah ‘azza wa jalla menetapkan untuk menurunkan Kitab-kitab samawi sebagai pedoman bagi setiap utusanNya pada bulan ini, mulai dari shuhuf kepada Nabi Ibrahim ‘alaihissalam hingga Al Quran kepada Baginda Rasulullah shalallahu ‘alaihi wassalam. Ramadhan, pada kondisi normalnya, adalah suatu bulan dengan iklim yang terik. Di bulan ini, sinar matahari yang tiba di bumi terasa sangat hangat dan mem-

bakar. Bulan yang sulit dan berat. Mungkin, untuk wilayah Indonesia, negara tropis dengan dua musim, iklim ini serupa dengan bulan puncak musim kemarau yang kala itu kekeringan melanda dan paceklik akibat gagal panen menimpa. Namun, bagi Allah ‘azza wa jalla, Ramadhan adalah bulan yang istimewa dan diistimewakan bagi hamba yang setia dalam pengabdiannya. Dengan kehendakNya pula, Allah ta’ala menetapkan perintah berpuasa, yang menahan diri untuk menghilangkan rasa lapar dan dahaga di tengah terik serta menahan kehalalan hingga terasa ia menjadi keharaman yang bersanksi maksimal berupa kekafiran. Baca Al Quran itu Ibadah Berpahala Ganda

Bagi orang beriman, al Quran dengan 30 juznya, 114 surat di dalamnya dan 6666 ayat isinya, bukanlah bacaan yang hanya mengandung dongeng atau legenda tentang orang-orang suci dan raja-raja dengan kisah cintanya. Bagi orang beriman, lakilaki maupun perempuan, dengan profesi apapun, akan menempatkan al Quran sebagai bacaan utama, utama untuk dibaca dan dibaca di waktu utama, bukan waktu lelah dan sisa hingga lelap mendahului tanda dhammah yang ada di depan. Bagi orang beriman, Al Quran menjadi pegangan dan petunjuk dalam mendampingi hari-hari perubahannya menuju kemuliaan posisi di hadapan Rabb, taqwa. Hudan lil muttaqiin. Bagi orang beriman, Al

Quran dengan rangkaian huruf hijaiyah bermakhraj dan berkaidah tajwid dalam membunyikannya memiliki satu makna bermiliar nuansa kala dibaca berulang di setiap kesempatan kala membukanya. Boleh jadi, awal jumpa, kita masih sekedar membunyikan. Pertemuan kedua ada sengatan menyadarkan, bersua di kesempatan-kesempatan berikutnya menjadi syifa’ (obat yang menyembuhkan) atas penyakit fisik dan jiwa yang menimpa. Membacanya lagi, peroleh hujjah (pendapat yang kuat lagi menjawab) atas kegundahan dan keraguan dalam melangkah. Membaca Al Quran hari ini, merupakan nikmat terbesar di dunia yang mengantarkan nikmat terbesar di akhirat. BERSAMBUNG


PALEMBANG EKSPRES

SENIN, 22 JULI 2013

Halaman 6

Neymar: Duet Saya dan Messi Akan Ukir Sejarah

Lionel Messi

PE - Neymar percaya bahwa dirinya akan mampu membentuk duet bersejarah bersama Lionel Messi di Barcelona FC. Akhir-akhir ini banyak pihak penasaran seperti apakah kombinasi yang nantinya akan dibentuk oleh pahlawan Brasil di Piala Konfederasi 2013 dengan pemenang empat kali Ballon d’Or tersebut. Fabio Capello bahkan menyebut hadirnya duet

Mourinho Berjanji 2016 Balik ke Inter

tersebut akan membuat Barca tak terkalahkan. Namun tidak sedikit juga pihak yang pesimis Neymar dan Messi akan mampu berpadu. Neymar yang baru saja direkrut dari Santos senilai 57 juta Euro tersebut menyatakan optimis mampu membentuk duet yang bersejarah bersama Messi. “Saya harap kami berdua akan menorehkan sejarah bersama-sama,” ungkap striker 21 tahun terse-

but kepada reporter. “Kami memiliki segalanya untuk merealisasikan hal tersebut. Adalah sebuah mimpi dan kebanggaan untuk bisa bermain dengan pemain terbaik di dunia. Hal itu pulalah yang mendorong saya untuk memilih Barca.” Ujarnya. Neymar juga mengakui bahwa bukan keputusan mudah baginya untuk meninggalkan Brasil, namun saat ini dia lebih fokus untuk memberikan

yang terbaik bagi Blaugrana. “Saya memiliki kenangan indah bersama Santos,” ungkap striker Selecao tersebut. “Namun saat ini saya memiliki klub baru, hidup baru, dan segalanya akan saya fokuskan kepada Barcelona.” Ungkapnya. Neymar, yang baru saja memenangkan penghargaan Golden Ball di Piala Konfederasi 2013, menandatangani kontrak berdurasi lima tahun bersama Barcelona. NET

Neymar

GERARDO MARTINO FOTO-FOTO JULIAN FINNEY/GETTY IMAGES

FOTO MICHAEL REGAN/GETTY IMAGES

PE - Jose Mourinho berjanji akan kembali ke Giuseppe Meazza pada 2016 mendatang. Nazar tersebut diucapkan The Special One secara langsung kepada presiden Inter Milan Massimo Moratti. Internazionale Milan merupakan klub besar ketiga yang dibesut Mourinho setelah Porto dan Chelsea. Antara 2008-2010, Mourinho sukses memberi lima gelar juara bagi Nerazzurri. Treble winners pada 2010 menjadi pencapaiannya yang paling fenomenal karena Inter menjadi klub Italia pertama yang berhasil mengawinkan tiga gelar utama sekaligus, Liga Champions, Serie A, dan Coppa Italia. Tak heran, Jose Mourinho meninggalkan kesan mendalam bagi Inter bahkan setelah dirinya hengkang ke Real Madrid pada 2010 lalu dan kini menangani Chelsea sejak 2013. Apalagi, setelah ditinggal Mou, Inter justru kian tahun kian terpuruk dan tak mampu lagi merebut Scudetto apalagi Liga Champions. “Saya menelepon Mourinho untuk mendoakan yang terbaik baginya di Chelsea,” kata Moratti kepada La Stampa. “Apa yang Jose katakan? Dia bilang kita akan bertemu lagi tiga tahun mendatang,” ungkap Moratti. NET

Ranocchia Ingin Hengkang

FOTO REGAN/GETTY IMAGES

PE - Bek tengah Internazionale, Andrea Ranocchia, tak menutup pintu terhadap probabilitas transfer menuju klub lain musim panas ini. Seperti yang sudah-sudah, Ranocchia mengaku di sesi pramusim sekarang juga diliputi keraguan mengenai masa depannya. Kendati demikian, pemain 25 tahun ini mengaku keinginan utamanya adalah bertahan bersama Nerazzurri lantaran ingin menambah koleksi trofi yang sejauh ini hanya satu, Coppa Italia 2011. “Setiap tahun saya mengawal latihan pramusim dengan keraguan-keraguan mengenai apakah saya akan bertahan atau pergi, tapi saya selalu menegaskan bahwa profesionalisme saya tetap terjaga,” katanya kepada Sky Sport Italia. “Kontrak saya berlaku sampai Juni 2015 dan pikiran saya adalah tetap bertahan di sini, terutama karena saya ingin memenangi sesuatu. Untuk pergi dengan hanya sebuah trofi Coppa Italia akan menjadi kekalahan.” Ujarnya. Adapun Ranocchia sejauh ini telah dikaitk-kaitkan setidaknya dengan tiga klub domestik, Juventus, Napoli, dan AC Milan, Zenit St. Petersburg di Rusia, dan beberapa tim elite Inggris termasuk Manchester United. NET

Favorit Gantikan Vilanova

PE - Bila segalanya berjalan sesuai rencana, pada Senin (22/7) esok Barcelona akan mengumumkan pelatih baru pengganti Tito Vilanova. Secara tak terduga, nama Gerardo Martino menyeruak ke permukaan. Vilanova yang kini berusia 44 tahun seperti diketahui telah mengundurkan diri sebagai pelatih Barca pada Jumat (20/7/2013) kemarin karena fokus pada pemulihan kanker kelenjar parotisnya. Laporan awal menyebut asisten Vilanova Joan Francesc ‘Rubi’ Ferrer untuk sementara akan menjadi pengganti Vilanova. Namun, AS, Marca, dan Mundo Deportivo kini secara tak terduga justru memberitakan bahwa Gerardo Martino yang bakal didaulat sebagai arsitek anyar Azulgrana. Bahkan, delegasi Blaugrana segera terbang ke Amerika Selatan untuk bertemu dengannya.

Siapakah Gerardo Martino? Lahir di Rosario, kota yang sama dengan kampung halaman Lionel Messi, pria yang akrab disapa Tata ini melambung namanya saat menangani tim nasional Paraguay sejak 2006. Perempatfinal Piala Dunia 2010 dan final Copa America 2011 merupakan raihannya di sana. Mundur dari timnas Paraguay pada 2012, tangan dingin Tata kembali mencuat saat menangani Newell’s Old Boys. Klub kota kelahirannya itu dibawanya menjuarai Torneo Final 2013 dan melaju ke final Copa Libertadores sebelum dikalahkan Atletico Mineiro. Marca menyebutnya sebagai idola dari Jorge Messi, ayah Lionel Messi. Tata sekarang berusia 50 tahun dan menjadi opsi serius pengganti Vilanova. Pada 2007, Tata terpilih sebagai pelatih terbaik Amerika Selatan. Menariknya, di musim panas ini Tata juga sempat diisukan bakal menggantikan Philippe Montanier di Real Sociedad dan Manuel Pellegrini di Malaga. NET

Aktivitas Belanja Monaco Belum Berhenti PE - Monaco sudah tampil luar biasa agresif di bursa transfer musim panas ini. Tetapi demi bersaing di Ligue 1, Monaco disebut belum boleh berhenti belanja. Di musim 2013/14 yang akan segera bergulir Monaco kembali tampil di kasta teratas kompetisi Prancis. Sebelumnya mereka harus tampil di Ligue 2 usai terdegradasi tahun 2011. Untuk memperkuat tim, Monaco di antaranya sudah membeli pemain seperti Radamel Falcao, James Rodriguez, Joao Moutinho, Eric Abidal, dan Jeremy Toulalan, dengan total nilai 130 juta euro. Namun demikian, Pelatih Monaco Claudio Ranieri itu menilai proses belanja masih harus dilanjutkan demi membuat timnya lebih kompetitif.

“(Aktivitas kami di) Bursa belum benar-benar selesai. Saya akan menunggu setelah persiapan menuju pertandingan berikutnya dan kemudian saya akan bicara kepada presiden dan direktur olahraga,” kata Ranieri kepada BeIN Sport. Apapun, sejauh ini para rekrutan baru Monaco tampaknya belum bisa padu jika menilik dari dua kekalahan yang mereka terima dalam ajang pramusim. Setelah tunduk 2-3 dari Fortuna Duesseldorf pekan lalu, kekalahan kembali dialami saat menghadapi Augsburg, Sabtu (20/7/2013) waktu setempat. Kali ini Monaco kalah 0-1. NET

C Ranieri

Lichtsteiner: Conte Inginkan Pemain Sayap Bertenaga Kuda

PE - Sejak didatangkan dari S.S. Lazio dua tahun lalu, penampilan solid Stephan Lichtsteiner di sisi kanan permainan telah menjadi salah satu kekuatan utama bagi skuad Juventus yang mendominasi Serie A dua musim beruntun. Pemain yang seolah tak kenal lelah berlari tersebut saat ini dianggap sebagai salah satu wingback terbaik di Eropa yang memiliki julukan Swiss Train. Lichtsteiner mengungkapkan bahwa Allenatore Antonio Conte memang memiliki kriteria tersendiri bagi seorang pemain sayap dalam formasi racikannya.

maka anda bertugas sebagai dua striker tambahan. Namun apabila tim diserang, anda harus mundur dan membentuk formasi lima bek.” Ujarnya. Pemain berusia 29 tahun tersebut mengakui bahwa tugas tersebut benar-benar melelahkan, hanya pemain yang memiliki ‘tenaga kuda’ yang bisa melakoninya. “Kadang saya berlari dari ujung lapangan ke ujung yang lain namun tak bisa mendapatkan bola. Hal tersebut FOTO MICHAEL REGAN/GETTY IMAGES tentu membuat saya frustasi, karena menghabiskan cukup banungkap Lichtsteiner seperti dilansir oleh situs resmi Serie A. yak energi tanpa hasil apa-apa.” Tuturnya. NET “Ketika anda menguasai bola,

“Instruksi pelatih terhadap pemain yang menempati posisi sayap tidak berubah sejak musim lalu: Anda harus terus berlari,”

FOTO MICHAEL REGAN/GETTY IMAGES


PALEMBANG EKSPRES

SENIN, 22 JULI 2013

PALEMBANG.PE- Menghadapi PSPS Pekanbaru di Stadion Rumbai, Pekanbaru, Senin (22/7) malam ini, barisan belakang SFC akan mengalami perubahan. Empat bek sejajar tiga dari empat nama yang selama ini menjadi langganan starter, Fandy Mochtar, Lee Dong-Won dan Mahyadi Panggabean, Kas Hartadi, pelatih SFC melakukan perubahan dengan mengganti Abdul Rahman dengan memainkan Dodok Anang Zuanto sejak menit awal. “Di sektor belakang, kita sejatinya tidak mengalami perubahan besar. Tiga nama tetap kita andalkan, hanya Dodok yang

HALAMAN 7

bakal menggantikan posisi Rahman,” kata Kas Hartadi. Melakukan perubahan pemain di jantung pertahanan Kas menjelaskan hal tersebut dilatarbekangi murni masalah strategi. Terlepas dari konflik yang sempat menguap antara dirinya dan Rahman, Kas menganggap performa Dodok belakangan memang tampil lebih konsisten. Lanjutnya, dia merasa tak punya alasan untuk tidak mempercayai mantan punggawa Deltras Sidoarjo. Terlebih, kombinasinya dengan Lee Dong-Won di jantung pertahanan terbilang sudah cukup padu. “Dodok - Lee sudah cukup sering bermain bersama. Jadi saya

tak pernah ragu menurunkan merasa secara bersamaan,” ulasnya. Untuk sektor lain, Kas menuturkan tak ada perubahan berarti. Selain Ponaryo Astaman yang tak bisa tampil, nama-nama lain seperti Tantan, Boakay Eddie Foday hingga Erick Weeks Lewis akan tetap jadi andalan. Termasuk Ahmad Jufrianto yang menjadi oncak lini tengah. Jufrianto yang baru bergabung usai membela Indonesia XI menghadapi salah satu peserta English Premier League (EPL), Liverpool, bakal menjadi tumpuan utama. Menyusul tak adanya Ponaryo yang selama ini menjadi tandem. “Jufrianto bakal langsung kita turunkan. Meski dia baru bergabung, namun saya yakin dia dapat bermain bagus. Di timnas dia hanya bermain kurang dari sepuluh menit dan itu tak menjadi kendala,” pungkasnya.JAN

Dodok Anang FOTO: NOVA WAHYUDI / PALPRES

ISG Telan Dana Rp 80 M

RAPAT ISLAMIC SOLIDARITY GAMES (ISG) III

FOTO: IST

Ketua umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI), Sumatera Selatan (Sumsel) Muddai Madang, menggelar rapat Rapat Islamic Solidarity Games (ISG) III, beserta staff Sabtu malam (20/7) di Hotel Djayakarta Palembang.

PALEMBANG.PE Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sumsel, Palembang resmi ditunjuk menjadi tuan rumah Islamic Solidarity Games (ISG) III pada 22 September sampai dengan 1 Oktober 2013 mendatang, untuk itu pihaknya akan mulai melakukan persiapan. Dikatakanya, dana yang diberikan dari pusat tidak terlalu besar dan sangat jauh berbeda saat Sea Games 2011 lalu, sehingga tidak akan terjadi acara acara open closing tak semegah yang mewah saat pembukaan ISG nanti. “ Kita mendapat dana sebesar Rp 80 M untuk menggelar Solidarity Games (ISG) III. Tapi sejauh ini dana tersebut belum kita terima,” kata Ketua umum KONI Sumsel, Muddai Madang. Masih kata dia, dalam waktu dekat akan diadakanlaunching logo ISG III yang sudah jadi. Diharapkannya

pada hari Selasa (23/7) Keputusan Presiden (Keppres) bisa keluar dan Rabu (24/7) bisa dilakukan launching, begitu juga dengan maskot yang sudah disiapkan. “Logo sudah jadi, tinggal lagi kita menunggu Keppres keluar. Begitu sudah keluar, kita langsung lounching karena waktunya sangat mepet. Kalau maskot sudah ada, yaitu bentuk harimau yang dimodifikasi yang pakai topi. Jadi contohnya sudah ada tapi belum bisa kita launching,” kata Muddai. Dikataknya, ISG III akan mempertandingkan 13 cabor antara lain, atletik, bola basket, voli, dan lain-lain. Tapi yang 1 cabor ada 2 pertandingan, yaitu voli pantai dan voli indoor. Voli pantai hanya lelaki saja, tidak ada wanitanya karena pesertanya kurang dari 5 negara. ISG ini nantinya diikuti sebanyak 1.759 orang atlet dan 624

orang offisial dari 25 negara. Ke 25 negara yang telah memastikan keikutsertaan, diantaranya Maladewa, Suriah, Oman, Brunei Darusalam, Irak, Sudan, Kuwait, Bahrain, Tunisia, Iran, Gambia, Pakistan, Arab Saudi, Mesir, Yordania, Azerbaijan, Suriname, Mozambiq, Albania, Aljazair, Guinea, Turki, dan Indonesia. Diungkapkannya, Meskipun ini olahraga yang diikuti oleh negara-negara Islam, tapi bukan berarti semua atlet beragama Islam, seperti Lebanon, Suriah, dan Palestina yang juga masih banyak beragama non islam. “Memang kegiatannya Islamic Solidarity Game yang diikuti oleh negaranegara Islam, tapi penduduknya belum tentu Islam semua. Jadi atletnya tidak semua Islam, tapi kita jamin makanannya semuanya halal, kecuali ditempat lain terserah mereka,” tukasnya.JAN

Dipecat, Edi Tersinggung Berat PALEMBANG.PE- Keputusan jajarant manajemen Sriwijaya FC U-21, memutuskan kontrak secara sepihak kepada sang pelatih Edi Iswantoro, membuat sang alenatore tersinggung padahal Edi berhasil membawa Teja Paku Alam dan kawan-kawan lolos kebabak delapan ISL-U-21. “Saya belum mendengar langsung penyampain pemecatan saya dari pihak manajement,”kata Edi. Lanjutnya, dia merasa dilecehkan dan tidak dihargai pihak manajement lantaran mantan pelatih PS Pusri ini mendapat kabar pemutusan kontrak mendengar kabar dari media massa bukanya dari manajemen sendiri. “ Seharusnya pihak manajemen langsung menghubungi saya bila saya sekarang jadi manajer teknik tidak lagi jadi pelatih. Bukan semesti ini,” ungkapnya. Edi mengungkapkan bukan hanya itu saja, dirinya juga tidak mendapat konfirmasi secara jelas dari manajemen saat salah satu anak buahnya Rivan Nahumahury yang ditarik ketim senior.” Jelas manajemen tidak menghargai

saya kalau seperti ini,” ucapnya. Masih kata dia, semestinya harus ada etikah dan seharusnya manajemen serta pelatih tim senior harus meminta izin terlebih dahulu kepada dirinya tentang karena walau bagaimanapun dirinya masih sah sebagai pelatih, Edi berujar ketika pemainya ditarik ketim senior tapi tidak ada pemberitahuan kepada dia. “ Malahan Rivan yang selalu ijin sama saya ketika dia mau mau bertanding bersama tim senior.Namun saya menerima dengan lapang dada dan ikhlas menerima semua keputusan manajemen,” tukasnya. Sementara itu, Manajer Sriwijaya FC U-21, Augie Bunyamin membenarkan jika Edi Iswantoro akan digantikan sebelum memasuki kompetisi delapan besar ISL U-21. “Ya benar pak Edi akan diganti dari posisi pelatih menjadi manajer teknik. Besok (Hari ini-red) Subangkit pelatih baru akan datang ke Palembang,” kata Augie. Lanjut Augie, secara tertulis memang belum ada surat edaran

resminya kepada Edi .“Masalah surat resmi ada di tangan Dirtek SFC pak Hendri, saya kurang tahu kapan surat itu akan dikeluarkan,” terang Augie. Sementara itu, Dirtek dan SDM PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM), Hendri Zainuddin menepis jika dirinya tidak memecat Edi sebagai pelatih. “Siapa yang memecat, tapi kita hanya menambah pelatih saja,” kata Hendri. Terkait kekecewaan Edi yang merasa tidak dihargai ketika 4 pemainnya ditarik ke tim senior tanpa ada pemberitahuan dari manajemen kepadanya, Hendri menegaskan jika itu adalah hal yang biasa apalagi Rivan Cs sudah dikontrak SFC senior. “Masak dia (Edi) tidak tahu kalau mereka sudah dikontrak SFC, kalaupun memang mereka belum dikontrak, tidak ada yang melarang kalau tim senior butuh mereka. Kalaupun tidak memberitahukan kepada dia , bukan tidak menghargainya sebagai pelatih, tapi tenaga pemain U-21 kapanpun dibutuhkan tim senior harus siap tanpa ijin dulu dari pelatih,” jelasnya. JAN

Runner-Up,�Kenji�Cs�Dinanti�Bonus�Besar� PE-Jika ingin menambah kocek mereka di akhir musim, pemain Persib harus bisa menjadi runner up dalam kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2012-2013. Saat ini Persib berada di peringkat ketiga klasemen dengan 54 poin dari 27 laga, berjarak 16 angka dari Persipura di puncak klasemen. Di peringkat kedua ada Arema Indonesia yang memiliki 56 poin dari 28 laga. Jika bisa meraih kemenangan di 7 partai tersisa, Maung Bandung akan mengumpulkan 71 poin dan

berpeluang menjadi runner up. Demi memenuhi ambisi tersebut, manajemen Persib siap menggelontorkan bonus. Bahkan konon tidak hanya dari PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB). Bonus itu, kata manajer Persib Umuh Muchtar, rencananya akan diberikan oleh Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan. “Insya Allah, akan ada perhatian dari Gubernur juga jika Persib di posisi kedua,” kata Umuh. Umuh berharap dalam laga yang tersisa, Kenji Cs dapat ber-

main maksimal serta mendapat poin penuh. Sebab, hingga saat ini posisi Persib dinilai masih riskan, selain harus menyusul Arema di posisi dua, Pangeran Biru pun harus menambah poin agar tidak disalip oleh tim lainnya. “Pokoknya untuk tur Kalimantan target kita tanpa kompromi, yakni poin penuh,” tegas Umuh. Dalam waktu dekat, Persib akan melakoni dua laga tandang yakni menyambangi markas Barito Putra dan Persiba Balikpapan akhir Juli ini. NET


SABTU, 13 JULI 2013 | HALAMAN 8

PALEMBANG EKSPRES

SENIN, 22 JULI 2013

HALAMAN 8

RUMPUT STADION TAK LAYAK Kualitas rumput lapangan di stadion Kaharuddin Lumbai Riau yang tidak layak. Tampak striker PSPS Pekanbaru, M Isnaini saat perebutan bola dengan pemain Persita Tangerang beberapa waktu lalu.

FOTO ISTIMEWA

PALEMBANG. PE - Saat ujicoba lapangan, para punggawa tim Laskar Wong Kito sangat terkejut dengan kualitas lapangan di stadion Kaharuddin Lumbai Riau, yang notabenya menjadi tempat pertandingan antara mereka selaku tim tamu menghadapi tuan rumah, PSPS Pekanbaru, malam ini, Senin (21/7), dalam laga lanjutan Indonesia Super League (ISL). Pelatih Kepala Sriwijaya Football Club (SFC), Kas Hartadi mengungkapkan, timnya sedikit terkejut saat mencoba lapangan Kaharudin. Dia menilai kualitas lapangan tidak terlalu baik dan tidak layak untuk digunakan dalam pertandingan. Menurut pelatih asal Solo ini rumput lapangan keras dan tidak rata hal itu tentu menjadi kekhawatiran merusak atau mempengaruhi strategi timnya yang menerapkan permainan cepat dengan mengunakan satu dua sentuhan. ”Kita sedikit terkejut dengan kondisi lapangan yang akan digunakan saat pertandingan nanti. Tapi kita sudah mencoba saat sesi ujicoba lapangan,” kata Kas. Dia menambahkan, dari hasil ujicoba lapangan dia menginstruksikan anak asuhnya untuk mencermati kondisi lapangan dan mencoba mencari starategi yang pas untuk digunakan saat laga digelar nanti. Kas berujar, ini salah satu cara ini agar pemainnya bisa mengerti dengan keadaan lapangan dan bisa beradaptasi serta menghindarkan pemainnya dari cedera akibat pengaruh lapangan yang buruk. “Pemain harus melihat kondisi lapangan saat pertandingan nanti, agar meminimalisir terjadinya cedera, apalagi setelah lawan PSPS kita masih punya lima laga pertandingan lagi,” ulasnya. Kas mengimbuhkan, dari hasil uji coba lapangan yang dilakukan Tantan Cs akan dapat menghindari kesalahan dasar karena pengaruh eksternal seperti kualitas lapangan yang keras atau tak rata. Kas menuturkan, saat menghadapi tim berjuluk Askar Bertuah nanti semua pemain berada dalam kondisi sehat dan siap tempur termasuk Achmad Jufrianto yang baru bergabung bersama tim seusai membela Timnas Merah Putih dalam laga persahabatan melawan Liverpool di stadion Bung Karno Jakarta, Sabtu (20/7) malam. “Kita harus fokus agar target mencuri poin menghadapi PSPS nanti bisa tercapai,” tukasnya. JAN


Jangan Lewatkan Momen Spesial Anda! Palembang Ekspres siap mengabadikan momen tersebut.

Hubungi : David Ariyanto 0711 7757249, M Iqbal 0852 98038301. Harga bersaing, Tersebar di Sumsel dan elegan.

Wako Berharap Pemerintah Pusat Alokasikan Bantuan Gas Lanjutan PALEMBANG EKSPRES

H Alex Noerdin

HALAMAN 9

SENIN, 22 JULI 2013

Ir Susilo Siswoutomo

Ridho Yahya MM

Wakil Presdir Pertamina

Drs Mulyadi Musa

Edy Hermantoro

UJI GAS KOTA, WAKO, WAMEN, DIRJEN MIGAS DAN GUBERNUR MASAK TELUR MATA SAPI PRABUMULIH. PE – Setelah dinanti-nantikan, akhirnya pembangunan sambungan gas kota rumah tangga (RT) sebanyak 4.650 sambungan rumah (SR), Sabtu (20/7) pagi kemarin, diresmikan oleh Wakil Menteri (Wamen) ESDM RI, Ir Susilo Siswoutomo. Kegiatan yang dipusatkan di lapangan Pujasuma, Kelurahan Wonosari, Kecamatan Prabumulih Utara, kota Prabumulih ini juga dihadiri langsung Dirjen Migas, Ir A Edy Hermantoro MS, Gubernur Sumsel, Ir H Alex Noerdin, dan sejumlah pejabat tinggi pusat PT Pertamina Pusat, PT Pertamina EP Asset 2, Kepala SKK Migas, serta unsur Muspida lainnya. Usai penandatanganan prasasti dan penekanan tombol sirene tanda diresmikannya pemasangan jaringan gas kota untuk rumah tangga (RT), Wamen ESDM RI, Susilo Siswoutomo bersama Walikota Prabumulih Ir Ridho Yahya MM, Dirjen

Migas Edy Hermantoro, dan Gubernur Sumsel Alex Noerdin melakukan uji gas kota dengan cara memasak bersama telur mata sapi di salah 1 titik SR di Sektor 13. Sementara itu, dalam sambutannya, Walikota Prabumulih, Ir Ridho Yahya MM mengatakan, terlaksananya pembangunan jaringan gas bumi untuk rumah tangga di wilayah Prabumulih merupakan salah satu wujud keseriusan Pemerintah Pusat dan Pemerintah kota (Pemkot) Prabumulih di dalam mendorong penggunaan gas untuk rumah tangga yang bersih, hemat dan aman bagi lingkungan. “Sehingga diharapkan dapat mempercepat penggurangan penggunaan minyak bumi khususnya minyak tanah dan mengurangi subsidi BBM. Karena penggunaan gas ini lebih hemat 50 persen dibandingkan gas elpiji, dan ramah lingkungan,”

Wamen ESDM bersama Gubernur Sumsel dan Walikota Prabumulih, Ir RidhoYahya membunyikan sirene tanda peresmian gas kota

Wamen ESDM Ir Susilo Siswoutomo menandatangani prasasti peresmian gas kota.

FOTO-FOTO ANDRE PALPRES

Wamen ESDM Ir Susilo Siswoutomo, Gubernur Sumsel, H Alex Noerdin, Walikota Prabumulih, Ir RidhoYahya dan Dirjen Migas Edi Hermanto saat mencoba pemakaian gas kota

ujar Ridho. Ridho juga berharap Pemerintah Pusat dapat mengalokasikan kembali bantuan gas lanjutan di wilayah kota Prabumulih. Apalagi dengan kerjasama berupa Pernyertaan Modal Negara (PMN) kepada PT Pertamina selaku operator yang ditunjuk dalam pengelolaan gas kota, dapat mempercepat pembangunan jaringan gas kota di Kota Prabumulih. “Juga dengan adanya PMN ke PT Pertamina diharapkan pembangunan jaringan gas kota disini dapat berjalan lebih cepat lagi dari sebelumnya,” tambah Ridho. Terakhir, mantan Wakil DR Drs H Rachman Djalili MM ini menuturkan proyek pembangunan jaringan gas bumi untuk rumah tangga telah selesai dikerjakan pada tahun 2012 lalu, oleh pelaksana kontraktornya PT Ilamaru Jaya. Proyek yang menelan dana sekitar Rp 46 milyar ini baru diperuntukkan bagi 4.650 sambungan rumah di dua keca-

matan yaitu Kecamatan Prabumulih Barat dan Kecamatan Prabumulih Utara yang meliputi 6 Kelurahan antaranya, Kelurahan Wonosari, Kelurahan Pasar Satu, Kelurahan Pasar Dua, Kelurahan Muntang Tapus, Kelurahan Patih Galung, dan Kelurahan Prabumulih dengan pasokan gas disuplai oleh pihak PT Pertamina EP sebesar 0,5 MMSCFD. Senada Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), Ir H Alex Noerdin SH berharap Pemerintah Pusat bisa memberikan bantuan pemasangan sambungan gas ke seluruh rumah masyarakat Prabumulih dan ke daerah-daerah lain di Sumsel. “Harapan kita dilakukan pemasangan gas di seluruh Sumsel. Kemudian di daerah lain juga dilakukan pemasangan, apalagi daerah tersebut merupakan tempat banyaknya diambil gas dan minyak,” ujar Alex. Sementara, Wakil Menteri ESDM, Ir Susilo Siswoutomo menegaskan pihaknya akan terus melakukan pengupayaan pemasangan

jaringan terhadap seluruh masyarakat di kota Prabumulih. Sehingga tidak hanya menjadi penonton saja tapi turut merasakan. “Namun tentu kita berharap kepada pemerintah daerah untuk memberikan usulan dan berkomunikasi dengan kita. Sehingga kekurangan dan apa yang diperlukan akan diketahui,” ujar Susilo seraya mengatakan dirinya akan mengupayakan agar usulan tiap daerah terlebih penghasil gas dan minyak akan dipenuhi. Susilo menuturkan, kota Prabumulih merupakan kota ke delapan dari 13 kota yang telah berhasil dilakukan dikontruksi. Untuk itu pihaknya berharap pengalihan dari sistem tabung gas menjadi gas kota akan terus berlanjut ke daerah lain. “Ya, nantinya pengalihan mengunakan gas dari tabung ke gas kota ini secara bertahap. Karena pengalihan ini akan sama susahnya dengan pengalihan menggunakan minyak ke gas waktu lalu,” jelasnya. ADV/AND

Jangan Lewatkan Momen Spesial Anda! Palembang Ekspres siap mengabadikan momen tersebut.

Hubungi : David Ariyanto 0711 7757249, M Iqbal 0852 98038301. Harga bersaing, Tersebar di Sumsel dan elegan.

Pelantikan Romi-Harno

BERJALAN SUKSES Meski proses Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) Kota Palembang sempat memanas, namun pelantikan Walikota dan Wakil Walikota terpilih H Romi Herton-Harno Joyo berjalan aman dan sukses, Minggu (21/7).

PELANTIKAN dilakukan Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), H Alex Noerdin ini dihadiri sejumlah

pejabat di antaranya ketua DPR RI, Marzuki Alie, anggota DPR RI, Syofwatillah Mohzaib, mantan Pangdam II/Swj, Ryamizard Ryacudu, Kapolda Sumsel, Irjen Pol Saud Nasution, Pangdam II/Swj, Mayjen TNI Nugroho Widyotomo, Ketua DPRD Sumsel, mantan Gubernur Sumsel, Rosihan Arsyad dan Syahrial Oesman serta sejumlah pengusaha salah satunya, H Halim. Pembacaan surat keputusan dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI tentang pelantikan Walikota dan Wakil Walikota periode 2013-2018 dibacakan oleh Sekretaris DPRD Kota Palembang, Syaiful Anwar. Dalam kesempatan itu, Walikota Palembang periode 2008-2013 menyerahkan peraturan daerah pembangunan berkelanjutan. Perda ini

sebagai pijakan bagi kepemimpinan Romi-Harno dalam melanjutkan pembangunan Palembang. “Setiap menerima anugerah Allah SWT, kita harus bersyukur dan tawadhu atau rendah hati. Saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak sudah mensukseskan acara ini. Saya juga ingin memberikan penghargaan kepada pak Eddy Santana Putra, semoga apa ayng dilakukan menjadi suatu prestasi yang terus kita kenang dan menjadi amal ibadah. Saya mohon doa restu kepada seluruh warga Palembang, saya akan bekerja keras,” paparnya usai mengikuti proses pelantikan di ruang rapat Parameswara DPRD Kota Palembang, kemarin. RIS/ADV

Gubernur Sumsel, H Alex Noerdin menyematkan tanda jabatan kepada Walikota Palembang periode 2013-2018, H Romi Herton.

Walikota Palembang periode 2008-2013, H Eddy Santana Putra menyalami pasangan H Romi Herton- H Harnojo, pemimpin Palembang yang baru.

Walikota-Wakil Walikota Palembang periode 2013-2018 bersama Kapolda Sumsel dan Pangdam II Sriwijaya.

Walikota-Wakil Walikota Palembang periode 2013-2018 bersama H Eddy Santana Putra dan isteri, serta H Alex Noerdin dan isteri.

H ROMI HERTON Walikota Palembang

Gubernur Sumsel, H Alex Noerdin mengambil sumpah jabatan Walikota-Wakil Walikota Palembang periode 2013-2018.

Turut hadir Gubernur Sumsel periode 2003-2008, H Syahrial Oesman menyalami pemimpin Kota Palembang yang baru.

FOTO-FOTO ALHADI FARID PALPRES

H HARNOJOYO

Wakil Walikota Palembang

Jajaran pimpinan DPRD Kota Palembang bersama Gubernur Sumsel, Walikota Palembang periode 2008-2013, Walikota-Wakil Walikota Palembang periode 2013-2018.

Turut hadir para bupati dan walikota se-Provinsi Sumsel serta sejumlah tokoh masyarakat.


PALEMBANG EKSPRES

SENIN, 22 JULI 2013

HALAMAN 10

Cutting�Stiker� Sulap�Warna Mobil�Dalam� Sekejap D

FOTO - FOTO ALHADI FARID/PALPRES

BANYAK MANFAAT

Selain untuk untuk mengubah warna tampilan bagian luar, manfaat lain dari teknik cutting stiker juga sebagai pelapis anti gores.

PALEMBANG.PE- Cutting stiker menjadi cara efektif dan cukup terjangkau untuk menghasilkan tampilan luar kendaraan lebih berbeda. Teknik ini lebih diminati karena lebih hemat dan efisien.

IKATAKAN oleh Yandi, Owner Zend Car Audio dengan menggunakan cutting stiker pada mobil bisa memperkecil resiko saat mengganti warna mobil. “Prosesnya cepat dan gampang dilepas,“ ujarnya kepada Palembang Ekspres. Menurutnya, berbeda dengan melakukan proses cat ulang keselurahan permukaan body dimana cutting stiker bersifat menempel layaknya lem perekat. Hanya saja, kelebihannya tidak merusak permukaan body. Selain itu, ada beberapa pertimbangan lain sebelum memilih cat ulang body ketimbang cutting stiker. Menurut Yandi mengubah warna body mobil dengan cara ini tidak perlu mengganti data di STNK. “Biaya nya juga murah,“ singkatnya. Untuk pengerjaan body mobil sekelas sedan mini (city car) pengerjaan kurang lebih 3 sampai 4 jam. Dan paling lama ia mengaku hanya perlu memakan waktu kurang lebih satu hari. “Tergantung tingkat kesukaran dari

mampu memiliki ketahanan dan tingkat lekukan body,“ katanya. Menurutnya juga, banyak manfaat kecerahan yang tetap optimal sampai lain dari teknik cutting stiker tersebut. usia dua tahun pemakaian. Untuk bisa menciptakan tampilan Selain untuk mengubah warna tampilan kendaraan yang menarik diperlubagian luar, tentunya juga sebagai kan jam terbang yang tinggi. pelapis anti gores. Selain itu, juga diperlukan Yandi menambahkan, keahlian apabila tidak perawatan terbilang digarap dengan tepat, cukup mudah dalam "Cara member , sa akan mengakibatkan artian tidak perlu pesihkannya bia n tampilan kendaraan rawatan khusus terga en d p cuku tidak sedap dipanhadap mobil yang o p m a sh n a air d dang. “Kalau asaltelah dilapisi stimobil,“ asalan kesannya jusker tersebut. “Cara ---------------tru menjadi berantamembersihkannya kan,“ imbuhnya. biasa, cukup dengan udio Untuk kisaran harga air dan shampo moA ar C nd Ze Owner cutting stiker mobil, bil,“ jelasnya. berkisar pada angka ratuBicara soal ketahanan san ribu dan itupun terganwarna, menurutnya setiap tung pada banyaknya paduan benda yang kerap berhadapan langsung dengan sinar matahari relatif be- warna stiker tersebut, misal untuk rubah, memudar dan luntur. “Jangankan stiker satu warna, dua warna, atau cutting stiker, cat mobil juga bisa pudar,” warna lebih, harganya pun berbeda-beda. “Harga variatif tergantung terangnya. Namun ia mengaku, dalam satu kali konsep yang diinginkan konsumen,“ pelapisan warna stiker tersebut diyakini tutupnya. PTR

YANDI

SAFARI RAMADHAN Suasana Safari

Ramadhan Astra Honda Motor ke-7 di Bumi Serasan Sekundang, tepatnya di Lapangan Merdeka, Sabtu (20/7), menghadirkan 17 peserta lomba adu irit motor Honda Injeksi Supra X 125 Helm In PGM F1 dan Beat F1.

FOTO : HERU / PALPRES

17 Peserta Adu Irit Honda Injeksi Pertama di Indonesia MUARA ENIM. PE - Dari rangkaian kegiatan Safari Ramadhan Astra Honda Motor ke-7 di Bumi Serasan Sekundang, tepatnya di Lapangan Merdeka, Sabtu (20/7) lalu, menghadirkan 17 peserta pada lomba adu irit motor Honda Injeksi Supra X 125 Helm In PGM F1 dan Beat F1. Selama ini menurut Hery Suryo, Manager Technical Service Astra Motor Sumatera Selatan (Sumsel), pihaknya baru menjalankan lomba itu untuk kategori sepeda motor tabulator. “Dengan kompetisi ini, kami hanya ingin membuktikan Honda motor paling irit,” tukas dia. Lomba adu irit motor Honda Injeksi Supra X 125 Helm In PGM F1 dan Beat F1 ini yang ditargetkan 30 peserta sambungnya merupakan yang pertama di Indonesia. Dengan sistem yang saat ini baru diterapkan di matic, jadi tidak perlu distarter lagi ketika mesin motor dalam keadaan mati di lampu merah. Maksudnya kendaraan bisa langsung hidup dengan langsung digas. Dia menerangkan sistem lomba yang diterapkan yakni konsumen akan diberi

bahan bakar, ditimbang, diwajibkan keliling kota Muara Enim, dan dari bahan bakar yang tersisa akan ditimbang ulang oleh tim juri. Serta pada akhirnya akan diketahui jumlah selisih bahan bakar awal dan akhir, peserta yang paling sedikit penggunaannya yang ditetapkan sebagai pemenang. Sementara itu, Arnanto Gunara, Marketing Manager Honda Astra Motor Sumsel menerangkan, safari Ramadhan kali ini yang melibatkan konsumen dan pengunjung sekaligus ngabuburit bareng jelang buka puasa dan berbuka puasa bersama merupakan kegiatan rutin tahunan. Diagendakan kegiatan penutup atau safari Ramadhan ke- 8 nantinya dilakukan di Kota Palembang. Dengan beragam bentuk kegiatan dalam safari Ramadhan yang dilakukan seperti lomba adu irit sepeda motor, musik religi, lomba beduk, penjualan suku cadang dengan diskon 10-20 persen hingga lomba qasidah. Dan semua kegiatan tidak dibebankan biaya serta diberi-

Dengan kompetisi ini, kami hanya ingin membuktikan Honda motor paling irit,” -------------------

HERY SURYO

Manager Technical Service Astra Motor Sumatera Selatan (Sumsel)

kan hadiah-hadiah menarik. “Kegiatan ini sebagai bentuk ucapan terima kasih dari honda kepada konsumen yang telah loyal dan menjadi ajang silaturahmi,” ucapnya. HFB


PALEMBANG EKSPRES

SENIN, 22 JULI 2013

HALAMAN 11

Lebaran,�ES�Kejar�Omset�Rp3M Audio Video Kontribusi Besar PALEMBANG. PE - Electronic Solution (ES) Palembang Indah Mall (PIM) ikut merasakan peningkatan penjualan selama Ramadhan hingga Lebaran mendatang. Pasalnya omset yang masuk ditargetkan mampu mencapai Rp 3 miliar. Di bulan reguler biasanya omset ES rata-rata sekitar Rp 2miliar hingga Rp 2,7 miliar dalam sebulan, dengan departemen audio video yang banyak memberikan kontribusi pendapatan. “Dari awal bulan puasa memang belum naik signifikan untuk penjualan bahkan masih stabil, tapi kita perkirakan H-10 mulai ramai konsumen yang datang membeli produk elektronik,” ujar Chechy Selvira, Asisten Branch Manager ES PIM kemarin. Mendekati Lebaran dilihat dari pengalaman tahun lalu, produk elektronik seperti lemari es, televisi, mesin cuci dan air conditioner (AC) menjadi sederet perangkat elektronik yang banyak dibeli oleh konsumen. FOTO NOVA WAHYUDI / PALPRES

LAYAR DATAR

Kebiasaan masyarakat Palembang yang ingin mengganti barang baru jelang Lebaran menjadi salah satu faktor meningkatnya permintaan di ES terutama televisi layar datar.

Chinos Diburu Kaum Hawa PALEMBANG. PE - Hari raya Idul Fitri warna yang berbeda pula, alhasil kondisi ini memang masih dua pekan lagi, namun kaum menambah pundi-pundi pemasukan di toko hawa yang ingin merayakan hari kemenangan yang menjual fashion perempuan. “Omset tersebut tidak ingin melewatkan dengan paka- jelas naik, kalau dalam satu hari bisa Rp3 ian yang biasa saja. Terlebih saat ini celana juta sekarang bisa dua sampai tiga kali lipat Chinos tengah digandrungi para perempuan terutama menjelang Lebaran yang membeli pasti tambah ramai,” bebernya. baik ABG (anak baru gede) hingga remaja. Untuk ukuran celana tergolong Antusias yang membeli celana lengkap mulai dari S, M samChinos ini terbukti sejak kehadpai L tersedia, harganya Rp irannya, dalam satu hari saja 199.000 memang setara satu lusin celana sudah dengan harga celana berpindah tangan dibeli jeans, tapi celana Chikonsumen yang datang Yang lagi tr nos nyaman dipakai mencari celana bahan end saat in i bahkan masih pantas ini. “Yang lagi trend ya celana Ch jika dipakai pada saat saat ini ya celana Chibaru masu inos karena k beberap menghadiri acara fornos karena baru masuk a hari ini saja sud mal, celana buatan beberapa hari ini saja a h langsung lokal dan impor ini sudah langsung habis habis tingg al menyisa terdiri dari warna hitinggal menyisakan k a n beberapa tam coklat muda, tua. beberapa ukuran dan ukuran da n Tika menambahkan, warna saja,” ujar Tika, warna saja ,” bicara selera fashion di Supervisor toko Iwan Iwan Fashion masih diFashion PS Mall kemarin. dominasi pakaian dengan Bahkan untuk mengakowarna terang mulai dari merah, modir permintaan celana Chinos merah muda, oranye, biru tua, hiyang begitu besar pihaknya sudah menambah stok barang sebanyak dua koli sekali jau, kuning baik untuk kemeja hingga kaos. Selain celana yang diburu konsumen, kaos datang, satu kolinya berisi 100 pieces. Jika barang yang masuk dalam seminggu hanya satu kali oblong juga diminati pasalnya harga baju tergolong terjangkau hanya dibandrol Rp89.000, maka frekuensinya bertambah. Dalam sepekan barang terbaru bisa begitu juga dengan blazer dan kemeja dengan masuk tiga kali dengan jenis barang serta harga Rp79.000. LA

Jelang Ajaran Baru dan Puasa, Transaksi Tembus Rp 9 M

MENINGKAT

XL Antisipasi Jaringan Dua Kali Lipat PALEMBANG. PE - Sudah menjadi agenda tahunan, PT XL dalam menghadapi Ramadhan dan Idul Fitri dengan menambah kapasitas jaringan dalam mengantisipasi lonjakan traffic, tahun ini PT XL menyiapkan kapasitas hingga dua kali lipat. Dengan penambahan kapasitas jaringan yang sudah dilakukan sejak sebelum Ramadhan diharapkan komunikasi pelanggan tidak akan terganggu mulai dari pengiriman pesan singkat, voice hingga layanan data. “Kita antisipasi dengan penambahan kapasitas jaringan, kita ingin menyenangkan pelanggan jangan sampai ada gangguan,” ujar Moch Sofyan Rambe, General Manager PT XL Sumbagsel, kemarin. Kapasitas jaringan yang ditambah operator ini nantinya mampu mengcover 600 juta permenit percakapan, 750 juta Short Message Service (SMS) dan 185 Terabyte perhari, dengan begitu layanan tetap akan normal meskipun traffic tengah tinggi. Diperkirakan traffic akan meningkat pada tiga hari sebelum hari raya Idul Fitri atau terjadi peningkatan penggunaan jaringan sekitar

20 persen dibandingkan kondisi reguler. “Puncak traffic jaringan baru akan terjadi pada H-1 sebelum Lebaran sekitar pukul 19.00 WIB, itu kita prediksi setelah melihat kebiasaan masyarakat yang akan mengirimkan pesan bermaaf-maafan,” bebernya. Dari tiga segmen yang ada antara SMS, voice dan layanan data menurut Rambe layanan data pemakaiannya akan tinggi, hal ini juga dilihat dari tahun lalu meskipun SMS masih menjadi yang tertinggi dalam pemakaian kapasitas jaringan. Kapasitas jaringan yang ditambah juga dibarengi dengan tersedianya Base Tranceiver Station (BTS) di Sumbagsel yang sudah mencapai 3.373 BTS, di Palembang 191 BTS dan sekitar 106 BTS berstatus 3G serta 12 overlay 2 (BTS). Tahun ini XL akan membangun sebanyak 350 BTS di Sumbagsel dan sekitar 60 persen merupakan BTS 3G, mengingat pertumbuhan layanan data terus tumbuh. Mengenai posko mudik secara nasional berada di pulau Jawa yang jumlahnya paling banyak sementara di Sumatera berada di Bakauheni, Lampung. LA

Kebiasaan masyarakat Palembang yang ingin mengganti barang baru jelang Lebaran menjadi salah satu faktor meningkatnya permintaan di ES terutama televisi layar datar. “Di ES juga ada promo top brand jadi beberapa brand kerjasama dengan ES dengan memberikan diskon yang berbeda mulai dari 10-20 persen,” kata Chechy seraya menambahkan dengan digebernya promo bisa mendongkrak penjualan. Banyaknya konsumen yang ingin mengganti perangkat elektroniknya ditargetkan penjualan bisa naik 20 persen, yang disumbangkan dari departemen home appliance seperti lemari es, mesin cuci, AC dan TV dengan ukuran layar besar terutama 47 inchi sampai 55 inchi ke atas. Padahal untuk televisi LED bisa saja sudah dibandrol Rp 8jutaan sedangkan untuk televisi yang dilengkapi dengan fitur internet dan 3D lebih murah sedikit ketimbang smart TV yang dijual sekitar Rp 12 jutaan. Dalam sebulan rata-rata penjualan di ES sekitar 1.700 unit lebih dan 45 persen disumbangkan dari penjualan audio video. Di ES ada tiga departemen yakni audio video, home appliance, IT atau gadget, untuk segmen ini masih cukup menggiurkan, pasalnya Galaxy Samsung S4 bisa 8 unit terjual di weekend apalagi jika ada promo, begitu juga dengan Blackberry masih jad juara penjualan di gadget. LA

Pelayanan transaksi pinjaman gadai di Pegadaian Cabang Baturaja pada Juni kemarin menunjukkan peningkatan signifikan dibanding tahun sebelumnya. FOTO NOVA WAHYUDI / PALPRES

BATURAJA. PE - Memasuki tahun ajaran baru sekolah dan bulan Suci Ramadhan kali ini, transaksi pinjaman gadai di Pegadaian Cabang Baturaja, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) pada Juni kemarin mencapai Rp 9 mi li a r. Ju mla h i tu n a i k 20 p e r s e n dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya yang mencapai Rp 8 miliar. Meski mengalami kenaikan. Namun menurut Pimpinan Cabang Pegadaian Baturaja, Maman Sarif MSi, capaian itu belum bisa memenuhi target yang ditetapkan yakni sebesar Rp 12 miliar. “Memasuki transaksi ajaran baru dan puasa memang nasabah yang meminjam modal cukup meningkat. Namun, dikarenakan harga emas turun, maka capaian kami belum bisa memenuhi target yang telah ditentukan sebelumnya,”

terang Maman. Menurut Maman, turunnya harga emas belakangan ini cukup mempengaruhi capaian target Pegadaian. Sebab, sekitar 90 persen nasabahnya menggadaikan barang jenis emas. Sedangkan 10 persen sisanya dari jenis barang lain. Seperti, kendaraan, barang elektronik dan lainnya. “Nasabah pasti akan pikir-pikir untuk menggadaikan emasnya jika harganya rendah. Faktor inilah yang menjadi penyebabnya. Kami berharap, harga emas bisa berangsur naik, sehingga, target kami bisa tercapai,” harapnya. Meski demikian, Maman optimis, pihaknya bisa memenuhi target sebesar Rp 150 miliar tahun ini. Sebab, hingga pertengahan Juli ini, pihaknya telah merealisasikan sekitar 50 persen atau tercapai sekitar Rp 75 miliar. Sedangkan jumlah nasabah, lanjut Ma-

man, pihaknya menargetkan tembus 32 ribu orang pada 2013 ini. Naik 20 persen dari capaian pada 2012 lalu sebanyak 26 ribu nasabah. “Hingga Juni 2013 ini sudah tercapai sekitar 14 ribu nasabah. Mudahmudahan akhir Juli ini bisa terealisasi 50 persen dari target yang ditentukan,” tambahnya. Untuk menembus target, Penggadaian meluncurkan tiga program. Yakni, program duta penggadaian. Dimana, nasabah lama mencari nasabah baru, nanti akan dapat poin dan hadiah. Kemudian memberikan paket promosi untuk nasabah yang loyal. “Dilihat dari frekuensinya berapa kali menggadaikan. Hadiahnya mendapat sembako jelang lebaran. Kemudian, pelayanan cuci emas gratis. Program ini bukan untuk nasabah saja, namun untuk umum juga,” pungkasnya. YEN


PALEMBANG EKSPRES

SENIN, 22 JULI 2013

HALAMAN 12

Banyak�Proyek�� Amburadul�di�OKI KAYUAGUNG. PE - Pelaksanaan proyek pembangunan di Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) dengan menggunakan dana APBD maupun APBN tampaknya dikerjakan sesuka hati sehingga hasilnya pun amburadul. Tak terkecuali proyek yang dilaksanakan di tengah kota. Berdasarkan pantauan Palembang Ekspres di lapangan, Minggu (21/7), beberapa proyek pembangunan di tengah kota yang tidak jelas antara lain, proyek perbaikan jalan penghubung Jalan Letjen Yusuf Singedekane dengan jalan baru Kayuagung, yang berada di Jalan Pahlawan, persisnya di samping Stadion Sepakbola Taman Segitiga Emas, Kayuagung. Kondisi jalan ini terus mengalami kerusakan meskipun tiap tahun telah dilakukan perbaikan, padahal jalan tersebut belum sampai dua tahun selesai dibangun. Tidak ada papan informasi sedikitpun terkait dengan proyek tersebut, apa jenis pekerjaan, siapa yang mengerjakannya, dan berapa dananya. Sementara itu, berdasarkan hasil pengamatan wartawan, perbaikan jalan ini terkesan asal-asalan, jalan yang rusak dilubangi kemudian diisi dengan semen cor dengan koral dan pasir tanpa ada pemadatan terlebih dahulu. Dikhawatirkan perbaikan jalan inipun tidak akan bertahan lama. Proyek lain yang tidak kalah hebatnya adalah pembangunan jalan di Perumahan Griya Jua-Jua, di Kelurahan Jua-Jua, Kayuagung. Perumahan yang baru berumur dua tahun ini sudah dibangunkan jalan cor beton dan dilapisi aspal melalui dana APBD OKI, padahal masih banyak perumahan lain yang penduduknya jauh lebih padat dan hingga kini belum sekalipun dibangun jalannya. Menurut salah seorang penghuni perumahan yang namanya minta tidak dituliskan, proyek pembangunan jalan ini dikerjakan sejak Juni 2013 lalu sampai sekarang. Jalan yang dulunya tanah ini dicor menggunakan beton. “Tentu kita senang karena jalan dibangun, tetapi inikan proyek pemerintah maka harus jelas pekerjaannya,” ujar dia.

Menurut warga, sejak dibangun sampai saat ini pengerjaan jalan cor itu hampir selesai, tidak ada satupun papan informasi yang menerangkan tentang proyek tersebut, sehingga warga bertanya-tanya dengan menyebut proyek tersebut ‘siluman’. “Ini proyek ‘siluman’, tidak ada papannya, coba lihat saja cor beton yang dibangunkan itu jelas tidak akan kuat, ukurannya pun tidak sesuai, selain itu tanah timbunan di samping jalan yang dicor itu diambil dari bagian samping kiri-kanan jalan dan bukan dari tempat lain,” tukasnya. Jalan ini dibangun sepanjang 715 meter, namun kemudian bertambah menjadi 725 meter, yang dibiayai oleh APBD OKI dengan anggaran hampir Rp1 miliar. “Katanya sih begitu, tetapi kita tidak tahu karena tidak ada papan informasinya, menurut kabar yang saya dapat proyek ini milik salah seorang oknum anggota DPRD OKI, tetapi saya tidak tahu pastinya,” ungkap warga itu. Sementara itu, anggota DPRD OKI Amirsyah, SH mengatakan, seluruh pekerjaan proyek pemerintah harus dilakukan secara jujur, transparan, dan akuntabilitas atau dapat dipertanggungjawabkan dengan baik. Jadi proyek apapun bentuknya harus transparan dan terbuka. “Papan proyeknya kan ada dari PU, mengapa tidak dipasang? Seharusnya saat akan dikerjakan papan proyek sudah dipasang, ini informasi bagi masyarakat,” katanya. Dikatakan Amirsyah, Dinas PU harus lebih sering melakukan pengawasan pelaksanaan proyek pembangunan di Kabupaten OKI, jangan sampai sembarangan dan amburadul, apalagi untuk proyek yang ada di tengah kota. “Ya kalau tidak diawasi, di tengah kota saja berani sembarangan apalagi yang jauh di pelosok,” tukasnya. Terpisah, Kepala Dinas PU Bina Marga OKI H Syamsul Bahri belum berhasil dikonfirmasi seputar proyek tersebut. Beberapa kali dihubungi sedang tidak berada di tempat, demikian juga dengan pejabat lain tidak bersedia memberikan keterangan. IAN

JALAN COR

Proyek pengecoran jalan di Komplek Griya Jua Jua yang diduga dilakukan tanpa ada kejelasan karena tidak ada papan pengumuman proyek. Bahkan warga setempat mengaku tidak tahu menahu tentang pengecoran jalan ini. FOTO: MUJIANTO / PALPRES

Dinkes OI Siagakan Tiga Posko Kesehatan INDRALAYA. PE- Menjelang hari raya Idul Fitri 1434 H, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Ogan Ilir akan menyiagakan tiga posko kesehatan di sepanjang Jalan Lintas Timur (Jalintim) Ogan Ilir. Posko itu siap melayani masyarakat mulai H-7 hingga H+7 Lebaran. Kepala Dinkes Ogan Ilir H Kosasi melalui Kepala Bidang Promosi dan Pelayanan Kesehatan Dinas Kesehatan Ogan Ilir, Apriyadi, mengatakan, keberadaan posko kesehatan ini diupayakan dapat membantu kelancaran dan kenyamanan, khususnya bagi pemudik. Sekaligus mengantisipasi kecelakaan selama arus mudik dan arus balik. “Kami akan menempatkan dokter dalam posko Lebaran yang bertugas selama 24 jam non stop. Selain dokter dan perawat yang bertugas dalam posko, mobil ambulans dan peralatan kesehatan pun telah disiapkan,” ujar Apriyadi ketika dihubungi Palembang Ekspres, Minggu (21/7). Ketiga posko tersebut tersebar di Jalintim Ogan Ilir di antaranya di tikungan Jalintim, tepatnya depan rumah makan tahu Sumedang, Puskesmas Indralaya, Timbangan, dan di Kecamatan Tanjung Raja. Dia memastikan, bila di posko tersebut

terdapat pasien yang perlu dirujuk, maka pihaknya akan member rujukan ke rumah sakit terdekat. Seperti posko kesehatan di Jalintim Palembang-Indralaya, tikungan RM tahu Sumedang, dan Puskesmas IndralayaTimbangan akan dirujuk ke rumah sakit di Palembang. Begitu pun untuk posko di Tanjung Raja, bisa langsung merujuk pasien ke RSUD Kayuagung atau Palembang. “Ya, itu tergantung mana yang dekat. Pastinya keberadaan posko ini akan lebih memudahkan pemudik,” imbuhnya. Apriyadi menegaskan, selain ketiga posko yang bertugas untuk antisipasi kecelakaan selama Idul Fitri, pelayanan puskesmas maupun poskesdes di Kabupaten Ogan Ilir tetap berjalan seperti biasanya. “Untuk puskemas dan poskesdes akan tetap berjalan seperti biasanya. Tapi, yang diintensifkan yakni ketiga posko ini. Karena, petugas kesehatan di posko itu berasal dari tiga puskesmas di sepanjang Jalintim Ogan Ilir,” terangnya. Untuk memastikan implementasinya, lanjut Apriyadi, pihaknya masih akan berkoordinasi dengan pihak-pihak tertentu seperti Polres Ogan Ilir dan lainnya. VIV

Mobnas�Tak�Boleh�Dipakai�Mudik BATURAJA. PE - Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) melarang pejabatpejabat di pemerintahan ini untuk mudik membawa mobil dinas (mobnas). “Seluruh mobil dinas tentunya tidak boleh digunakan untuk mudik Lebaran,” ucap Sekda OKU Drs H Umirtom, Jumat (19/7) lalu. Umirtom menyatakan, mobil dinas merupakan mobil yang dibeli dari uang rakyat. Oleh karenanya, kepada pejabat maupun pegawai yang diamanahkan memegang mobil dinas, supaya tidak menggunakan kendaraan itu

untuk kepentingan pribadi, termasuk untuk mudik berlebaran. “Mobil dinas harus digunakan untuk kepentingan dinas, bukan untuk kepentingan pribadi,” tegas Umirtom. Untuk hal-hal yang sangat penting, lanjut Umirtom, pejabat dan pegawai harus mengajukan surat izin kepada bupati dalam hal menggunakan mobil dinas. Jika ada pejabat atau pegawai pemegang mobil dinas yang membandel, Umirtom mengaku, dirinya akan memberikan teguran serta sanksi tegas. YEN

TUNTUT UMP

FOTO: WIJDAN / PALPRES

Ratusan pekerja PT BRK mendengarkan penjelasan Ketua DPRD OI Iklim Cahya tentang hasil putusan pertemuan dengan pihak PT BRK, saat mereka mendatangi kantor BRK, Jumat (19/7), menuntut upah sesuai UMP.

Ratusan Buruh Datangi Kantor BRK

INDRALAYA. PE- Setelah melakukan aksi unjuk rasa di Gedung DPRD Ogan Ilir dan mendatangi kantor PT Bumi Rambang Kramajaya (BRK) di Palembang, kini ratusan pekerja PT BRK mendatangi perkantoran PT BRK di Kecamatan Rambang Kuang Ogan Ilir, Jumat (19/7). Kedatangan tersebut untuk memastikan kembali tuntutan tentang upah minimum provinsi (UMP) yang saat ini belum berjalan. Setelah melakukan perundingan, akhirnya para pekerja mulai mengerti dan sepakat mau kembali bekerja seperti biasa. Selain itu, ratusan buruh juga terlihat senang lantaran mogok kerja yang dilakukan selama beberapa hari terakhir, tetap dibayar penuh oleh pihak perusahaan. Ketua DPRD Ogan Ilir, Iklim Cahya didampingi Asisten III Pemkab Ogan Ilir, Hj Nina, Asisten I, Herman, Kadisnakertrans, Wilson mengatakan, hak-hak pekerja ketika mogok bekerja, menurut undang-undang, masih tetap dibayarkan termasuk THR yang juga harus dibayarkan pihak manajemen kepada pekerja.

“Ya, hak pekerja menurut undangundang, selama mogok akan dibayarkan oleh perusahaan,” tegas dia. Iklim menambahkan, setelah melakukan perundingan dengan utusan pekerja dan manajemen PT BRK, diakui belum ada titik temu mengenai upah yang dituntut pekerja sesuai dengan SK Gubernur Sumsel. Namun, keputusan itu masih sementara. Sebab, menurut Iklim, manajemen PT BRK masih mengajukan banding dalam hal upah tersebut. “Setelah adanya keputusan pengajuan banding itu, barulah mereka (manajemen PT BRK, red) bisa mengambil keputusan. Maka dari itu, diharapkan para pekerja tetap sabar menunggu dan kembali bekerja. Sebab, proses ini akan terus berlanjut,” ujarnya. Sementara Ketua pekerja PT BRK Edison mengatakan, para buruh mengaku senang dengan keputusan yang baru mereka terima. “Ya, kami sangat senang dengan keputusan ini meskipun belum ada keputusan terkait penyesuaian gaji pekerja. Aksi mogok kerja kita tetap dibayar perusahaan,” ungkapnya.

Untuk gaji sesuai dengan SK Gubernur sebesar Rp1,630 juta, Edison dan pekerja lain mengaku masih akan sabar menunggu. Para pekerja juga berjanji, sembari menunggu keputusan dari pihak manajemen PT BRK, mereka akan kembali bekerja seperti biasa. Informasi yang dihimpun koran ini, para pekerja mendatangi perkantoran PT BRK sekitar pukul 10.00. Para pekerja juga sempat memblokir pintu masuk menuju perkantoran BRK. Sekitar pukul 13.00, mereka berbondong-bondong mendatangi perkantoran PT BRK untuk mengetahui kejelasan dan keputusan soal penyesuaian upah. Setelah mendapat penjelasan dari Pemkab dan Ketua DPRD Ogan Ilir, ratusan pekerja sepakat untuk kembali bekerja dan menunggu putusan dari pihak manajemen PT BRK. Dihubungi terpisah, Kapolsek Muara Kuang IPTU Hermianto membenarkan hal tersebut. “Namun para pekerja sudah cukup puas dengan apa yang diputuskan pihak dewan, Pemkab, dan PT, serta perwakilan pekerja,” singkatnya. VIV

Usaha Walet Belum Dongkrak PAD LAHAT. PE – Usaha sarang walet di Lahat sampai sekarang belum mampu mendongkrak pendapatan asli daerah (PAD). Padahal, bisnis satu ini menjadi harapan untuk menyelamatkan APBD Lahat yang terancam jeblok lantaran merosotnya sektor pertambangan. Kepala Bidang (Kabid) Pajak dan Retribusi Dinas Pendapatan, Pengelolaan, Keuangan, dan Aset Daerah (DPPKAD) Setda Lahat Yunidi, Sabtu (20/7), mengatakan, untuk semester I Januari hingga Juli 2013, ada enam item yang sudah melampaui target pajak, di antaranya pajak hotel, restoran, hiburan, reklame, penerangan lampu jalan, dan BPHTB. “Sedangkan tiga item yang terdiri dari mineral bukan logam batuan, parkir PTM, dan penangkaran sarang burung walet belum mencapai target yang ditentukan pada semester I ini,” ujarnya.

Dijelaskannya, untuk rincian besaran pajak yang belum capai target yakni mineral bukan logam batuan baru mencapai 27,48 persen, disebabkan pengerjaan proyek belum berjalan sepenuhnya. Apabila semuanya normal dapat dipastikan target akan terpenuhi. Begitupula dengan parkir PTM baru tercatat 40,28 persen. “Untuk walet tercapai 16,34 persen, agar kepada pengusaha walet segera membayat pajak walet dengan tarif pajak 19 persen dari harga jual di pasaran, baik itu usaha yang sudah mengantongi izin maupun belum,” tegas dia. Selain itu, untuk perolehan pajak hotel dari target Rp350 juta telah tercapai Rp276.389.253,79, lalu restoran target Rp150 juta, terealisasi Rp237.689.306,30, kemudian pajak hiburan dengan target Rp25.500.000 tercapai Rp36.700.000. Sedangkan pajak dari reklame dengan target Rp200 juta,

tercapai Rp145.834.576,50, untuk lampu penerangan jalan target Rp3,5 miliar, terpenuhi Rp3,8 miliar, serta pencapaian dari BPHTB Rp549.326.839 dengan target Rp1 miliar. “Petugas kita dalam melaksanakan penagihan akan semaksimal mungkin menjalankannya, sehingga pencapaian PAD akan optimal dan pembangunan di Kabupaten Lahat terwujud dengan sebaikbaiknya,” kata Yunidi. Sementara itu, Kepala Dinas PPKAD Lahat Ari Susanto membenarkan adanya tiga item pajak yang masih harus digenjot retribusinya mengingat belum ada kontribusi untuk PAD. Kendati demikian, pihaknya akan terus mengenjot item-item tersebut maupun sektor lain, sehingga APBD yang dihasilkan bisa mencapai target untuk memenuhi kebutuhan pembangunan. “Kita tetap optimis target pajak Kabupaten Lahat dapat tercapai,” tukasnya. HKY

Pengaduan THR 081373732363 SEKAYU.PE - Dinas Sosial, Tenaga Kerja, dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) segera mengirim surat edaran mengenai pembayaran tunjangan hari raya (THR) kepada perusahaan-perusahaan. Selain itu, intansi ini juga membuka layanan pengaduan THR di hotline 081373732363. Kepala Bidang (Kabid) Hubungan Industrial dan Pengawasan Ketenagakerjaan Dinsosnakertrans Muba Juanda SE, Jumat (19/7), menjelaskan, karyawan yang berhak mendapatkan THR harus sudah bekerja minimal masa kerja tiga bulan.

Ada perbedaan pembayaran THR antara karyawan baru bekerja selama tiga bulan dengan karyawan dengan masa kerja di atas satu tahun. “Kalau yang tiga bulan wajib dapat dengan jumlah proporsional berdasarkan kebijakan perusahaan masing-masing. Biasanya mendekati satu bulan gaji. Sementara karyawan yang satu tahun ke atas, THR-nya minimal satu bulan gaji, atau berdasarkan masa kerja dibagi 12 dikali besarnya jumlah satu bulan gaji,” jelasnya. Bagi perusahaan yang nakal, Dinsosnakertrans Muba akan memberi sanksi. Din-

sosnakertrans Muba juga membuka posko pengaduan serta call center untuk pembagian THR. Posko pengaduan THR ini berfungsi mengawasi perusahaan-perusahaan agar tidak menyalahi aturan terkait THR. “Jadi apabila ada pekerja yang belum menerimaTHR hingga batas waktu telah ditentukan, dapat melaporkan ke Kantor Dinsosnakertrans Kabupaten Muba,” ujar Juanda. Ia menambahkan, jika ada pelanggaran terhadap pemberian THR dan pekerja tidak bisa datang ke posko pengaduan untuk melaporkan, bisa melalui 081373732363. YUN

Kasus Cetak Sawah Dilimpah ke Kejaksaan BANYUASIN. PE- Dua tersangka kasus perluasan areal atau cetak sawah, yakni Hermansyah (51) sebagai Kabid Sarpras pada Distanak Banyuasin dan Muslimin (51) sebagai Kepala UPTD Kecamatan Pulau Rimau, kini telah dilimpahkan ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Pangkalan Balai dari Polres Banyuasin. Kajari Pangkalan Balai Suwito melalui Kasi Intel M Ikbal mengatakan, pelimpahan berkas yang diserahkan oleh Polres Banyuasin diterima pihak Kejaksaan pada Senin (8/7) lalu. Berkas kedua tersangka diterima secara terpisah (split). “Berkasnya sedang diteliti oleh Jaksa, apabila ada kekurangan maka kita akan kembalikan kepada Kepolisian untuk dilengkapi (P-19), dan kalau sudah lengkap (P-21) tentunya Kejaksaan akan melimpahkan

ke Pengadilan Tipikor di Palembang,” ujar Ikbal saat ditemui beberapa waktu lalu. Ikbal menambahkan, pihaknya juga memerlukan waktu untuk meneliti berkas kedua tersangka tersebut, dan tidak ingin terburu-buru sehingga benar-benar rampung.”Dalam setiap kasus korupsi, kita tidak ingin cepat-cepat langsung menyatakan lengkap. Jaksa juga harus meneliti apakah sudah sesuai dengan berkas acara pemeriksaan (BAP) polisi, dan perlu dicatat juga bukan berarti Kejaksaan lamban dalam pemeriksaan kasus,” tegasnya. Untuk diketahui, kasus korupsi ini terkuak setelah mendapatkan informasi dari masyarakat atas dugaan korupsi cetak sawah seluas 1.800 hektare di sembilan desa, Keca-

matan Pulau Rimau, Kabupaten Banyuasin. Di mana kegiatan tersebut berasal dari perluasan areal (cetak sawah) tanaman pangan program penyediaan dan pengembangan prasarana sarana pertanian satuan kerja Dinas Pertanian, Tananam Pangan, dan Hortikultura Sumsel kepada Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Banyuasin. Proyek menggunakan anggaran APBN sebesar Rp18 miliar tahun 2012 dan diduga kedua tersangka melakukan penyunatan dana proyek cetak sawah menjadi delapan dari sembilan Gapoktan yang ada di Kecamatan Pulau Rimau, hingga merugikan Negara sebesar Rp3,32 miliar setelah adanya pemeriksaan dari BPKP Sumsel. BUD


PALEMBANG EKSPRES

SENIN, 22 JULI 2013

HALAMAN 13

Gas Kota Aman Digunakan PRABUMULIH. PE - Wakil Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Republik Indonesia, Ir Susilo Siswoutomo dan Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) H Alex Noerdin bersama Walikota Prabumulih, Ir Ridho Yahya MM, meresmikan penyaluran gas kota ke rumah-rumah warga Kota Prabumulih. Gas kota merupakan bantuan pemerintah pusat yang diperuntukan untuk 4.650 rumah tangga di kota Prabumulih. Bantuan ini cukup besar jika dirupiahkan bisa mencapai 46 miliar. Dalam peresmian itu, Wamen ESDM, Gubernur Sumsel serta Walikota Prabumulih dan Dirjen Migas, melakukan uji coba gas kota dengan menggoreng telur mata sapi ke wajan. Gas kota ini sangat aman digunakan untuk warga bahkan sangat hemat dari pemakaian gas LPG tabung. Acara yang digelar di lapangan Pujasuma Kecamatan Prabumulih Utara, Kota Prabumulih, Sabtu (20/7), ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pemencetan sirine oleh wakil menteri ESDM. Walikota

Prabumulih, Ir Ridho Yahya MM, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas bantuan pemerintah pusat atas pemasangan dan peresmian gas kota untuk 4.650 rumah tangga di kota Prabumulih. “Ya, bantuan ini cukup besar jika dirupiahkan bisa mencapai 46 miliar,” katanya. Dipasangkan gas kota ke rumah-rumah ini, dijelaskan Ridho, dirinya bersama mantan Walikota Prabumulih Dr Drs H Rachman Djalili prihatin di daerah penghasil minyak dan gas tidak bisa menikmati kekayaan alam sendiri. “Prabumulih ini kan daerah penghasil minyak dan gas, masak masyarakat Prabumulih tidak bisa menikmatinya. Kompleks Pertamina saja sudah memakai gas,” terangnya. Dengan demikian, kata Ridho, akhirnya pemerintah kota Prabumulih membangun sendiri menggunakan APBD tahun anggaran 2009-2010 sebesar Rp3 miliar. Setelah itu, tambah Ridho, kita mengusulkan ke kementerian ditindaklanjuti. Serta disetujui pihak pusat sehingga tercapainya pemasangan gas

kota. Selain itu dirinya mengharapkan bantuan pemasangan gas ke rumah warga tidak hanya sebatas itu saja. Tetapi terus dilakukan terhadap 24 ribu rumah tangga di kota Prabumulih. “Mudah-mudahan pak Wamen bisa melanjutkan ke seluruh warga di Kota Prabumulih. Kita akan kembali mengusulkan hal tersebut dengan harapan masyarakat menjadi sejahtera,” pintanya. Sementara itu, Gubernur Sumatera Selatan, Ir Alex Noerdin SH yang mengatakan, harapan kepada pemerintah pusat untuk memberikan bantuan pemasangan sambungan gas ke seluruh rumah masyarakat Prabumulih dan ke daerah-daerah lain di Sumsel. “Harapan kita dilakukan dahulu pemasangan gas di seluruh Sumsel. Kemudian di daerah lain juga dilakukan pemasangan, apalagi daerah tersebut merupakan tempat banyaknya diambil gas dan minyak,” ujar Alex. Di tempat yang sama, Wakil Menter ESDM, Ir Susilo Siswoutomo menegaskan, pihaknya akan terus melakukan pengu-

Pasca Pindah WP Melonjak MUSI RAWAS. PE - Pasca pindahnya Kantor Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Samsat ke Komplek Perkantoran Agropolitan Center (AC) di Muara Beliti Kabupaten Musi Rawas (Mura). Terjadi lonjakan pembayaran pajak kendaraan oleh wajib pajak (WP). Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Kabupaten Mura, AKBP Chaidir melalui Kasat Lantas, AKP Donny Malipo Manopo didampingi Kanit Regident, Iptu Budi Haryanto mengatakan, pemindahan kantor baru dilakukan selama satu minggu. Namun lonjakan wajib pajak kendaraan (WPK) sangat tinggi. Terjadi lonjakan sekitar 20 persen dari hari biasanya di kantor lama yakni, di belakang Pemkab Mura. Diduga karena lokasi kantor yang lama sempit dan areal parkir kecil. Belum lagu ruang tunggu yang kecil sehingga tidak mampu

menampung WP. Selain itu, keengganan masyarakat karena lokasi kantor yang lama jauh dan memakan waktu ketika dijangkau apalagi di pelosok daerah. “Nah di komplek AC ini semua daerah bahkan pelosok seperti, Nibung, Jayaloka dan Ulu Rawas cepat mengakses langsung ke kantor dan ingin membayar sendiri pajak,” ujarnya Minggu (21/7). Sementara itu, Kepala UPTD Samsat Mura, Syahfaz Ratu mengatakan, pihaknya menargetkan pembayaran pajak sekitar Rp223 miliar selama tahun 2013 ini dan triwulan pertama sudah tembus diangka Rp9,6 miliar. “Diharapkan dengan lokasi baru kantor Samsat dan fasilitas yang mendukung mulai dari areal parkir dan cepatnya pelayanan dapat menarik animo wajib pajak kendaraan membayar pajak di kantor UPTD Samsat Mura,” tukasnya. IMR

220 Napi Terima Remisi LAHAT. PE – Sebanyak 220 narapidana (napi) penghuni Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas IIA Lahat, mendapatkan potongan masa tahanan (remisi) pada Peringatan Hari Raya Idul Fitri 1434 H kali ini. Menurut Kepala Lapas Klas IIA Lahat, Lisabeta Hardiarto melalui Kasubid Registrasi Taufik AR, pemberian remisi ini merupakan penghargaan khusus atas kelakuan baik warga binaan Lapas. Bahkan, tahun ini, narapidana khusus narkotika dan tindak pidana korupsi (tipikor) dengan hukuman lima tahun keatas juga mendapatkan kesempatan yang sama. Pemberian remisi ini, diakuinya, juga rangkaian pemberian remisi peringatan Hari Anak Nasional (HAN) sebanyak lima orang. Untuk 220 tahanan ini, terdiri dari remisi 15 hari sebanyak 49 orang, remisi satu bulan sebanyak 87 tahanan, remisi satu bulan 15 hari terdata 24 orang dan dua bulan diperuntukan hanya satu orang. Sedangkan untuk narapidana khusus narkotika lima tahun keatas mencapai lima orang serta satu orang dari kasus korupsi. “Untuk dua orang lain dipastikan bebas dan langsung pulang, dikarenakan, ketika yang bersangkutan mendapatkan remisi, masa tahanannya habis dengan sendirinya,” ungkapnya. Menurutnya, pemberian remisi ini wajib di-

syukuri dan disambut dengan sukacita mengingat tidak semua warga binaan mendapatkan kesempatan untuk mendapatkan remisi. “Kita tentunya menyambut baik sekali dengan adanya remisi ini, sehingga warga binaan yang mendapatkannya, tentunya tidak mengulangi perbuatan serupa kembali,” harapnya. Dia menambahkan, ketika bebas dan menghirup udara segar, kepada mereka untuk menerapkan keterampilan yang telah dipelajari selama ini dalam Lapas, ke tengah-tengah masyarakat. “Keterampilan atau keahlian yang telah diterima selama menjalani hukuman, tentunya dapat diterapkan ke tengah-tengah masyarakat, dengan membuka peluang lapangan pekerjaan sangat bagus sekali, dalam mengurangi angka pengangguran terlebih lagi, angka kriminalitas,” tegasnya. Sementara itu, Bupati Lahat Saifudin Aswari Rivai mengaku berterima kasih dengan keputusan Pemerintah Pusat yang mengeluarkan remisi khusus perayaan Idul Fitri 1434 H tahun ini. Dirinya berharap agar keputusan tersebut tetap dapat dilakukan di tahun tahun mendatang. “Tentu, kita tidak ingin melihat saudara kita menghabiskan hidupnya di balik penjara. Mereka ini tentu bisa diandalkan di masyarakat. Semua manusia berguna,” katanya. HKY

TPA Talang Gunung Tak Terawat EMPAT LAWANG. PE - Masalah intahan tidak peduli, apalagi Tebing perencanaan pembangunan Tempat Pem- Tinggi ibukotanya,” katanya (21/7). Penanganan masalah sanitasi ini buangan Akhir (TPA), di Kabupaten Empat Lawang belum maksimal. Badan Perenca- sambungnya, merupakan hal yang naan Pembangunan Daerah (Bappeda) lumrah disetiap kota berkembang, meskipun Kabupaten Empat pun belum ada solusi menangguLawang terbilang kabupaten langi TPA Talang Gunung yang baru terbentuk, tapi setidak terawat ini. harusnya mereka tidak Karena TPA Talang Gu“Coba kita masuk ke mengabaikan masalah nung nampak sangat Empat Lawang disambut sanitasi. “Dimana-matidak terawat dan terkelangsung oleh sampah, na masalah kebersihan san jorok serta bau, sangat terlihat sekali sangat diutamakan, sehingga masyarakat bila penangan sampah yang melintas dari pemerintahan tidak saja tidak becus apalagi daerah lain yang mepeduli, apalagi Tebing masalah pemerintahan lintas di jalur tersebut Tinggi ibukotanya,” lainya,” imbuhnya. dapat melihat langsung Sementara itu, Kepala mengenai perencanaan Bappeda Ir Nanti Kasih yang kurang tertata, apalagi melaluyi Kabid Program Hendra ini memasuki musim mudik. mengatakan, pihaknya sama sekali tidak Dituturkan Zulfi (36), salah warga Kelurahan Jayaloka kecamatan Tebing menangani permasalahan perencanaan Tinggi, mengatakan perencanaan TPA sanitasi maupun pengolahan TPA Talang seharusnya lebih diutamakan oleh Gunung. “Kami tidak pernah mengurusi pemerintah. “Coba kita masuk ke Em- TPA maupun sanitasi, itu dikembalikan pat Lawang disambut langsung oleh kepada pihak PU Ciptakarya. Itu tugas sampah, sangat terlihat sekali pemer- mereka,” tegasnya. FIR

FOTO: ANDRE / PALPRES

MEMASAK

Wamen ESDM, Gubernur Sumsel, Walikota Prabumulih dan Dirjen Migas saat mencoba pemakaian gas kota di rumah warga dengan cara memasak telur.

payaan pemasangan jaringan terhadap seluruh masyarakat di kota Prabumulih. Sehingga tidak hanya menjadi penonton

saja tapi merasakan. “Namun tentu kita berharap kepada pemerintah daerah untuk memberikan usulan dan

berkomunikasi dengan kita. Sehingga kekurangan dan apa yang diperlukan akan diketahui,” ujarnya seraya mengata-

kan dirinya akan mengupayakan agar usulan tiap daerah terlebih penghasil gas dan minyak akan dipenuhi. AND

Bukti�Pemberian THR�Harus�Dilaporkan LAHAT. PE - Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Lahat meminta kepada perusahaan yang beroperasi di kabupaten Lahat, untuk menyerahkan laporan pembayaran tunjangan hari raya (THR) kepada karyawan, paling lambat H-7 sebelum hari raya Idul Fitri 1434 H. Keputusan ini tertuang dalam surat edaran Disnakertrans No 560/605/Nakertrans/IV/2013, perihal THR keagamaan tahun 2013, dan tindak lanjut dari peraturan menteri tenaga kerja (Permenaker) RI No: PER-04/MEN/1994, tertanggal 16 September 1994, tentang THR keagamaan bagi pekerja di perusahaan. “Kami tekankan kepada direktur, pimpinan, pengusaha, pengurus perusahaan, untuk membayarkan tunjangan selambat-lambatnya H-7 sebelum hari raya keagamaan tiba,” ujar Kepala Disnakertrans Lahat, Ismail Hanafi Jumat (19/7). Menurutnya, pembayaran tunjangan

keagamaan dapat disesuaikan dengan hari raya yang sedang diperingati, misalnya bagi pekerja yang beragama Islam diberikan saat menjelang Hari Raya Idul Fitri, pada pekerja memeluk kristen katolik maupun protestan saat hari Natal. “Bagi pekerja yang beragama hindu, diberikan pada saat Hari Raya Nyepi, sedangkan Agama Budha sama halnya diberikan menjelang Hari Raya Waisak,” katanya. Adapun rincian pembayaran THR lanjutnya, bagi pekerja yang telah mempunyai masa kerja 12 bulan secara terus menerus atau lebih diberikan tunjangan satu bulan upah yang diterima. “Sedangkan bagi mereka yang masa kerja tiga bulan secara terus menerus tetapi kurang dari 12 bulan diberikan secara proposional dengan masa kerja yakni dengan perhitungan masa kerja dibagi 12 dikali satu bulan upah,” ungkapnya. Pihaknya, siap menerima aduan ten-

tang tidak sesuainya THR yang diterima karyawan oleh perusahaan. Laporan tersebut akan ditindaklanjuti dengan mendatangi perusahaan, agar hak dan kewajiban karyawan diberikan. Sebelumnya, Bupati Lahat H Saifudin Aswari Rivai melalui Kabag Humas dan Protokol Fauzan Khoiri Denin AP mengimbau kepada semua perusahaan yang ada di Bumi Seganti Setungguan agar menunaikan kewajibannya membayar THR kepada karyawan jelang Hari Raya Idul Fitri 1434 H. “Perusahaan yang wajib membayarkan THR adalah setiap bentuk usaha yang mempekerjakan pekerja baik dengan tujuan mencari keuntungan atau tidak, baik milik swasta maupun milik Pemerintah. THR Adalah pendapatan pekerja yang wajib dibayarkan oleh Pengusaha kepada pekerja menjelang lebaran,” tandasnya. HKY

Pecat Petugas Jamkesmas Nakal MUSI RAWAS. PE - Dinas Kesehatan (Dinkes) Musi Rawas, berjanji akan memecat petugas kesehatan yang memungut uang terhadap peserta jaminan kesehatan (Jamkesmas), agar masyarakat mendapat pelayanan kesehatan maksimal. Kepala Dinas Dinkes Musi Rawas (Mura), H Tjahjo Kuntjoro melalui kepala bidang pelayanan kesehatan Harun menegaskan, pelayanan kesehatan maksimal merupakan hak seluruh masyarakat, baik masyarakat tak mampu atau masyarakat miskin. “Jaminan kesehatan bagi masyarakat ada dua yakni Askeskin dan Jamkesmas, jika masyarakat tidak memiliki Askeskin maka bisa mengunakan Jamkesmas dengan ketentuan harus memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP) jika petugas kami melakukan pemungutan di luar ketentuan

silahkan lapor ke Dinkes Mura, Saya akan pecet oknum tersebut.” tegasnya. Menurutnya, kesehatan tidak pandang bulu baik itu kaya maupun miskin itu sama saja, semua harus dilayani sesuai ketentuan yang ada, jika tidak memiliki KTP maka masyarakat cukup mengunakan keterangan domisili dari Kepala Desa (Kades) setempat. “Ratusan ribu kartu Askeskin sudah kami bagikan kepada masyarakat Mura namun ada Kades yang menolak Askeskin tersebut dengan alasan data yang salah sasaran,” katanya. Namun, sambungnya apapun alasannya tetap dibagikan karena itu hak masyarakat, jika ada yang menolak itu hanya individu, pihaknya tidak memiliki data siapa saja yang berhak menerima Askeskin, karena datanya langsung dari pemerinta pusat.

Suwanto Alis Wan (42), salah seorang warga Kelurahan Selangit, kecamatan Selangit, Kabupaten Mura mengatakan, masyarakat setempat ingin mengambil kartu pelayanan kesehatan harus mengeluarkan uang sebesar Rp 2000 agar memiliki kartu bantuan sosial untuk pengobatan gratis warga miskin dan kurang tersebut. “Kami harus menebus Rp2000 perorang untuk mendapatkan kartu kesehatan tersebut, kami punya bukti mengenai dugaan pungli tersebut.” akunya. Selain itu, ia mendesak Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Mura supaya menindak lanjuti oknum pegawai di kelurahan selangit yang melakukan dugaan pungli. Bila perlu laporkan kepada aparat penegak hukum karena beraroma melakukan pidana. IMR

Satlantas Bagi-bagi Takjil LUBUK LINGGAU. PE – Komunitas penggemar berbagai jenis sepeda motor dan mobil dikoordinir Satuan Lalulintas Polisi Resort (Satlantas Polres) Lubuk Linggau, Sabtu (20/7) menggelar aksi simpatik dengan membagikan takjil (makanan berbuka puasa ) kepada pengendara yang melintas di Jalan Yos Sudarso. Kapolres Lubuk Linggau, AKBP Dover Christian L Gaul mengatakan, kegiatan pembagian takjil bagi pengedera yang digelar oleh sedikitnya 12 komunitas (

club/red ) tersebut, perlu mendapatkan apresiasi. “Karena kegiatan ini, setidaknya akan menghilangkan image masyarakat selama ini bahwa komunitas motor yang identik dengan berbuat keonaran (negative/red ) akan terhapuskan,” ujarnya. Sementara itu, Kasat Lantas Polres Lubuk Linggau, AKP Yhogi Hadisetiawan menambahkan, dengan adanya kegiatan ini diharapkan bisa menjadi memotivasi kesadaran masyarakat untuk tertib berlalulintas sebagaimana telah diatur dalam

Undang-Undang No.22 tahun 2009 tentang lalulintas dan angkutan jalan. “Kegiatan ini merupakan bagian dari operasi simpatik pada bulan suci ramadhan,” katanya. Pantauan di lapangan, selain keluarga besar Polres, baik masih aktif maupun purnawirawan/Warakauri, juga hadir Walikota dan Wakil Walikota, H SN Prana Putra Sohe – H.Sulaiman Kohar, Unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD), Ketua DPRD, Hasbi Asadiki, Kepala SKPD dan juga Kapolres Musirawas, AKBP Chaidir. RIF

Harga Bawang Merah Masih Mahal EMPAT LAWANG. PE – Sejak satu bulan terakhir harga bawang merah terus mengalami kenaikan. Bahkan, harga di pengecer pasar sekarang ini mencapai Rp60 ribu perkilo. Namun berbeda dengan bawang putih, yang sekarang ini justru harganya turun. Hal ini dibenarkan oleh Yudi Anggara salah seorang agen bawang di jalan stasiun Kecamatan Tebing Tinggi, ketika disambangi dikediamannya, Minggu (21/7). “Ya, harga bawang merah sejak tanggal 25 Juni lalu,terus mengalami kenaikan. Kalau kami (agen) menjualnya ke

pengecer sekarang Rp45 ribu perkilo. Sedangkan para pengecer sendiri menjualnya seharga Rp60 ribu,” jelas Yudi. Lanjutnya, lonjakan harga bawang merah ini kemungkinan besar disebabkan karena penyetopan impor bawang oleh pemerintah pusat dari luar negeri. Padahal, sekarang ini para petani bawang belum memasuki musim panen. Kenaikan harga bawang merah yang begitu tinggi sekarang ini, menurut Yudi, turut berimbas kepada tingkat penjualan bawang merah itu sendiri. Biasanya sewaktu harganya masih standar, sehari itu bisa laku 20

kilogram. “Tapi untuk sekarang ini paling hanya 5 kilogram,” keluhnya. Namun Yudi memprediksi, pasca hari lebaran nanti harga bawang merah ini akan kembali ke harga standar sebelumnya. “Karena pasca Lebaran, para petani bawang, baik yang ada di Jawa maupun di Padang sudah panen,” tuturnya. Sambungnya, berbeda halnya dengan bawang merah, harga bawang putih sekarang ini menurut Yudi malah anjlok. “Kalau bawang putih harganya sekarang anjlok, dari sebelumnya Rp.20.000 per kilo menjadi Rp.16.000 per kilo,” tukasnya. FIR


PALEMBANG EKSPRES

SENIN, 22 JULI 2013

Halaman 14

Geng�Pengamen�BKB� Habisi�Pengamen�Datangan TIDAK SENANG WILAYAHNYA DIREBUT PALEMBANG.PE - Walaupun masih berusia remaja namun lima orang anggota geng pengamen di Kawasan Benteng Kuto Besak (BKB) Palembang, nekat mengeroyok dan menghabisi seorang pengamen jalannya bernama Andrean alias Aan (16) pada Jumat (21/6) lalu sekitar pukul 20.50 WIB. Korban yang merupakan warga Jalan Abi Kusno CS, Lorong Serumpun, Kecamatan Seberang Ulu (SU) I Palembang ini, tewas setelah mengalami satu liang luka tusuk, kepala pecah dipukul botol dan gitar serta banyak luka memar disekujur tubuhnya. Setelah melakukan penyelidikan

akhirnya sempat orang anggota geng pengamen itu berhasil ditangkap saat sedang mabuk lem aibon di kawasan Museum SMB II Palembang, Sabtu (20/7). Empat pengamen itu Rasyid (16), Rian (16), Bima (16) dan Iman (17), sedangkan kepala geng pengamen sekaligus otak pengeroyokan itu bernama Nopri masih dalam pengejaran. Aksi pengeroyokan itu bermula dari korban yang mengamen di kawasan BKB, lalu didatangi pelaku Nopri merupakan kepala geng pengamen di BKB. Pelaku Nopri tidak senang ada pengamen baru yang masuk wilayahnya. Kemudian pelaku Nopri memukul kepala korban dengan botol lalu diikuti teman-temannya. “Kami mendapatkan informasi dari warga banyak helm yang hilang disana

(BKB). Kebetulan beberapa waktu lalu di lokasi ada kejadian pengeroyokan dan korbannya meninggal. Hasilnya kami berhasil menangkap para pelakunya ternyata geng pengamen di kawasan BKB,” kata Kanit Ranmor Satuan Reskrim Polresta Palembang, AKP AK Sembiring saat ditemui diruang kerjanya, kemarin (21/7). Sembiring mengatakan, modus pengeroyokan yang mengakibatkan korban meninggal disebabkan karena mempertahankan wilayah. Dimana pelaku Nopri tidak senang wilayah kekuasannya di usik pengamen dari luar. “Perebutan daerah kekuasan antar pengamen disana. Para tersangka tidak senang ada pengamen dari luar masuk ke wilayah mereka. Makanya Nopri mendekati korban langsung memukul diikuti teman-

temanya yang lain. Berdasarkan keterangan para tersangka yang berhasil ditangkap, penusukan dilakukan oleh Nopri. Sedangkan yang lain mengeroyoki korban hingga korban meninggal,” terangnya. Lebih lanjut Sembiring mengungkapkan, kasus ini masih dilakukan pendalaman apabila pelaku pengeroyokan masih banyak, maka pihaknya tidak segan menangkap para bandit cilik ini. “Awalnya ada enam orang kami periksa dan sudah ditetapkan empat orang tersangka. Yang jelas saat ini kita masih melakukan penyelidikan dan penyidikan,” tukasnya. Sementara teman korban Aan bernama Rian (15), yang berhasil selamat dari amukan geng pengamen BKB ini, mengaku dirinya bersama Rian berada di BKB untuk mengamen. Sebelum mengamen, lalu dirinya dan korban Aan menuju Musem SMB II untuk menghisap lem aibon.

“Nah, pas kami di museum itu, pelaku Nopri datang dan bertanya mengapa kami disitu. Aan menjawab mau mengamen dan langsung dicekik. Kepala Aan dipukul pakai botol, aku dipukul pakai kayu dari belakang. Terus kawan-kawannya ramai. Pas melihat itu aku lari dan tidak tahu lagi bagiamana kejadiannya,” ucap saksi Rian. Salah seorang pelaku, Iman Aswar berkelit jika dirinya hanya membantu temannya Nopri yang dilihatnya sedang berkelahi. Kendati demikian dirinya mengakui sering membuat ulah di lokasi dengan cara memeras pengujung disana untuk membeli Minuman Keras (Miras). “Aku hanya pukul kepalanya dua kali, yang tusuk korban bukan kami tapi Nopri. Sekarang , Nopri berlari,s edangkan kami ditangkap waktu lagi mabuk dengan kawan-kawan di dekat museum SMB II Palembang,” tukasnya. JOE

Bocah SD Disiksa Tetangga PALEMBANG.PE - Tidak terima anaknya yang masih duduk di bangku Sekolah Dasar (SD) ditendang, ditampar dan nyaris dicekik oleh tetangganya sendiri, maka Ita Yunita (43), memutuskan untuk melaporkan tetangganya yang bernama Wardiah ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polresta Palembang, kemarin (21/7). Pelapor kesal terlapor telah menganiaya korban hingga menyebabkan anaknya yang bernama Muhammad Andri (10), mengalami luka memar dibagian kaki sebelah kiri sewaktu terjadi perkelahian di depan rumah mereka di Jalan Puncak Sekuning, Lorong Swadaya, RT 18 RW 5, Kelurahan Lorok Pakjo. Kecamatan Ilir Barat (IB) I Palembang, pada Sabtu (20/7) sekitar pukul 17.00 WIB. Dihadapan petugas SPKT, pelapor menceritakan, peristiwa penganiayaan ini disebabkan perkelahian antara anak terlapor dengan anak pelapor. Tidak terima, terlapor lalu marah dan menendang anak pelapor. Tak hanya itu, pelapor juga nyaris dicekik dan ditampar terlapor. “Dia (terlapor Wardiah) itu jualan

kembang di Puncak dan kami memang bertetangga. Seharusnya begitu kejadian aku langsung melapor, tapi karena aku lagi sakit gigi dan kepala, jadi aku menunggu sampai sehat dulu sambil menunggu itikat baik dari dia,” terang pelapor Ita saat melapor, kemarin (21/7). Menurut buruh cuci pakaian ini, persoalan hingga anaknya dianiaya terlapor, karena terlapor marah setelah melihat perkelahian antara anaknya dengan anak terlapor bernama Desta. Terlapor tidak terima dan memarahi anaknya yang paling tua itu. “Aku pulang melihat anak aku kakinya pincang dan bercerita kalau disiksa dia (terlapor Wardiah). Anak aku itu masih kecil, baru kelas tiga SD tetapi sudah dipukuli , makanya aku melapor ke polisi,” tukasnya. Kasat Reskrim Polresta Palembang, Kompol Djoko Julianto SIk MH mengatakan, pihaknya masih memeriksa laporan dari korban. ”Memang benar korban sudah kami ambil keterangannya. Kami akan panggil saksi dan segera mungkin memanggil pelaku guna mempertanggung jawabkan perbuatannya,” tegas Djoko. JOE

TEMUKAN SABU,

Terancam Gagal Menikah

PALEMBANG.PE - Keinginan Aris Tarsa Jili (22), untuk menikah usai lebaran mendatang tampaknya terancam gagal. Pasalnya, pedagang pempek ini ditangkap aparat Unit Reskrim Polsekta Ilir Timur (IT) I Palembang, setelah secara tak sengaja menemukan tujuh paket sabu-sabu, pada Sabtu (20/7) sekitar pukul 13.00 WIB. Ketika itu, tersangka Aris sedang memberi makan ayam milik temannya di Kawasan Pasar Kentut, Kelurahan 14 Ilir, Kecamatan IT I Palembang, dan menemukan sebuah kotak kaca mata di bawah kandang ayam. Setelah dibukanya, ternyata isi didalam kotak kaca mata itu sabusabu sebanyak tujuh paket yang perpaketnya seharga Rp200 ribu. Namun, apesnya saat membuka kotak sabu-sabu itu, aparat Unit Reskrim Polsekta IT I Palembang datang. Warga Jalan Slamet Riyadi, Lorong Keebangkan, RT 6, Kelurahan 9 Ilir, Kecamatan IT II Palembang ini tidak dapat mengelak lagi, sehingga langsung digelandang ke Mapolsekta IT I Palembang, guna di proses lebih lanjut. “Aku tidak tahu kalau isi kotak kaca mata yang aku temukan dibawah kandang ayam itu sabusabu, jadi aku buka saja. Aku terkejut waktu tau isinya sabu-sabu dan saat itu juga polisi datang langsung menangkap aku,” ucap tersangka

Aris saat ditemui di Mapolsekta IT I Palembang, kemarin (21/7). Selain menjual pempek, Aris mengaku, jika dirinya juga bekerja dirumah temannya itu untuk mengurusi puluhan ayam milik temannya. Karenanya kalau siang dirinya selalu berada di rumah temannya itu. “Ayam kawan aku itu banyak, mulai dari ayam biasa sampai ke ayam Bangkok. Jadi aku yang mengurus ayam-ayam itu, mulai dari memberi makan sampai menjaganya. Makanya aku ditangkap lagi dirumah kawan aku itu,” tuturnya. Diungkapkannya, diriny tidak pernah mengkonnsumsi sabu-sabu walaupun tahu di sekitar rumahnya banyak peredaran sabu-sabu. “Aku tahu itu sabu-sabu tapi aku tidak pernah memakainya. Aku juga tidak tahu sabu-sabu itu punya siapa. Tapi dari informasi keluarga aku, kalau itu punya kawan di dekaat rumah aku. Sekarang aku juga bingung, apakah jadi atau batal aku menikah abis lebaran inii,” ungkap Aris. Kapolsekta IT I Palembang, Kompol Afria Jaya melalui Kanit Reskrim, Ipda Bobby Eltarik SH membenarkan jika pihaknya telah menangkap dan mengamankan seorang tersangka yang tertangkap tangan memegang sabu-sabu. “Saat ini tersangka masih menjalani pemeriksaan lebih lanjut, guna mempertanggung jawabkan perbuatannya,” pungkas Bobby. JOE

TELEPON PENTING Polda Sumsel

:

Poltabes

:

Polsek IB I Polsek IB II Polsek IT I Polsek IT II

: : : :

(0711) 360404/ (0711) 310264 (0711) 513334, (SPK) (0711) 510455 (0711) 353014 (0711) 352973 (0711) 351607 (0711) 713344

DIAMANKAN

Karena terlibat narkoba jenis sabu-sabu, tesangka Wawan dan istrinya Melissa (dua tengah) yang baru menikah selama sebulan ditangkap bersama bandarnya Suka (paling kanan) dan seorang kurir dari Suka bernama Totok saat diamankan di Mapolres Mura. FOTO IMRON / PALPRES

Pengantin Baru Bisnis Sabu MUSI RAWAS.PE - Satuan Reserse Narkoba Polres Musi Rawas (Mura) menangkap empat tersangka bandar sekaligus kurir dan pemakai narkoba jenis sabu senilai Rp60 juta. Mirisnya dari keempat tersangka yang ditangkap satu diantaranya sepasang pengantin baru yang baru menikah dua bulan. Penangkapan para tersangka berawal dari Wawan (30), warga simpang empat, RT 5, Kelurahan Terawas, Kecamatan STL Ulu Terawas, Kabupaten Mura dirumahnya pada Sabtu (20/7) sekitar pukul 14.00 WIB, yang sudah menjadi Target Operasi (TO). Disini petugas mengamankan barang bukti pirex, tiga plastik ke-

cil sabu-sabu, satu perangkat alat hisap sabu-sabu, uang tunai sebesar Rp2,77 juta dan mobil Suzuki APV warna putih A 1298 FB. Dirumah Wawan, petugas juga mengamankan istrinya yakni Melissa (23). Kemudian petugas melakukan pengembangan dari hasil penangkapan tersebut. Didapatkanlah nama tersangka Suka (28), warga Kenanga 2, Permai 12, Kelurahan Batu Uri, Kecamatan Lubuk Linggau Utara II, Kota Lubuklinggau yang merupakan bandar sabu-sabu. Dari rumah tersangka Suka diamankan dua paket besar sabu-sabu, enam paket kecil sabu-sabu sehingga keseluruhan barang bukti yang berhasil

diamankan seberat 31,60 gram, timbangan digital, satu perangkat alat hisap, pirex dan satu unit Handphone (HP). “Menurut tersangka Suka, barang tersebut didapat dari Totok,” terang Kapolres Mura, AKBP Chaidir melalui Kasat Reserse Narkoba, AKP Gunadi, saat ditemui diruang kerjanya kemarin (21/7). Kemudian, sambung Gunadi, pihaknya melakukan penangkapan terhadap Totok (31), warga Jalan Pematang, RT 9, Kelurahan Sidorejo, Kecamatan Lubuklinggau Barat II, Kota Lubukulingau yang diduga merupakan kurir dari tersangka Suka. “Tersangka Suka diduga merupakan

Mulkan Miliki Seperempat Kg Ganja KAYUAGUNG.PE – Mulkan alias Leman (43), warga Desa Terusan Menang, Kecamatan Sirah Pulau (SP) Padang, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), tidak berkutik ketika polisi menggiringnya ke Markas Polres OKI, kemarin (21/7) sekitar pukul 09.30 WIB. Pasalnya, pria yang kesehariannya sebagai petani ini kedapatan menyimpan dan memiliki 310 gram atau seperempat kilogram (Kg) ganja kering yang disimpannya di rak sepatu di dapur rumahnya. Kapolres OKI, AKBP Erwin Rachmat melalui Kasat Reserse Narko-

Polsek SU I : (0711) 510128 Polsek SU II : (0711) 510096 Polsek S Gerong : (0711) 596333/ (0711) 598144/ (0711) 598145 Polsek Sako : (0711) 820062 Polsek Gandus : (0711) 7365855 Polsek Sukarami : (0711) 411585 Polsek Kemuning : (0711) 7300930 KPPP Boombaru : (0711) 712386 Pos Laka Pakjo : (0711) 7920902 Kodim 0418 : (0711) 351637

Denpom 2/4

ba, AKP Rudiansyah mengatakan, pihaknya berhasil membekuk tersangka Mulkan alias Leman ini berdasarkan informasi dari masyarakat, dimana masyarakat resah dengan gerak-gerik tersangka yang diduga kerap mengedarkan narkoba. “Jadi berbekal informasi inilah kemudian anggota kita melakukan penyelidikan di lapangan. Dalam beberapa hari melakukan pengintaian, anggota melihat banyak warga yang datang silih berganti ke rumah tersangka, baik siang atau malam,” ujar Rudiansyah kepada : (0711) 351843/ (0711) 374836

LBH Palembang : 0711 356153 E-mail : lbhplg@yahoo.com Posbakum Ikadin Palembang : 0811711830/ (0711) 7081830/ 08197830830 Pemadam Kebakaran : (0711) 312011 PDAM : (0711) 350079 PLN : (0711) 356911(0711) 358355

Palembang Ekspres. Akhirnya, kata Rudiansyah, pihaknya mengambil kesimpulan bahwa informasi dari masyarakat tadi benar, sehingga guna pembuktian selanjutnya maka perlu dilakukan penggeledahan di kediaman tersangka Mulkan. “Setelah kita geledah kediamannya, awalnya kita kesulitan menemukan barang bukti. Tapi, setelah digeledah bagian dapur rumahnya, anggota kita melihat bungkusan hitam di sebuah rak sepatu. Dan setelah diperiksa, bungkusan hitam ini ternyata berisi sepertempat Kg lebih

RSMH Palembang (Sentral) : (0711) 354088 RS Charitas : (0711) 350827 RSI Siti Khadijah : (0711) 311884 RS AK Gani : (0711) 354691 RS Muhammadiyah : (0711) 513144 RS Myria : (0711) 411610 RS Ernaldi Bahar : (0711) 410354 Informasi Telepon : 108 Layanan Telegram : 165 SLI : 100 Pengakuran Jam : 103

bandar sabu-sabu antar provinsi yang sudah menjadi TO kita sekitar tiga tahun ini,” beber Gunadi. Pihaknya terus melakukan pengembangan atas tangkapan ini. Sebab masih ada tersangka yang sudah masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) Polres Mura. “Diduga DPO ini merupakan sindikat antar provinsi,” jelasnya. Sementara itu tersangka Suka saat ditanya awak media mengaku sudah lama memakai sabu-sabu sejak dua tahun. Namun dirinya sedikit tertutup dan tertunduk malu saat pewarta akan memotret dirinya. “Sudah ah, aku tidak mau ditanya dengan di foto,” pungkasnya. IMR

ganja kering siap edar,” ungkapnya. Guna pengembangan, polisi akhirnya menggiring tersangka Mulkan ke Mapolres OKI. “Kita terus melakukan pemeriksaan terhadap tersangka ini dari mana tersangka mendapatkan barang haram itu, atau memang ada orang yang memasok langsung. Mudah-mudahan kita bisa membekuk jaringan pengedar ganja lainnya,” tukasnya. Sementara tersangka Mulkan berkilah jika barang haram itu miliknya. “Bukan punya aku, mungkin punya kawan yang menitipkan di rumah aku. Sebab, beberapa hari ini banyak teman yang main ke rumah aku,” pungkasnya. IAN

Gangguan Telepon Ambulance Bandara SMB II Informasi SMB II Vip Room SMB II Lanud STA Kertapati

: : : : : : :

117 118 (0711) 411778 (0711) 413695 (0711) 410159 (0711) 410376 (0711) 515555/ (0711) 510201 ULPK BBPOM Palembang : (0711) 371463 Perusahaan Gas Negara : (0711) 717950


INFOTAINMENT SENIN, 22 JULI 2013

HALAMAN 15

CARIKAN CEWEK MC 12.106 MAK comblang.. tolong cari ke aku cewek. namo aku dewa.. Aku pgawai honor dikantor gubernur palembang. umur 19tahun.nah nomor aku 0819 587 24625. KERJA PLN MC 12.107 HL mak comblang tolong crike aku cwek nm aku irman kerja di pln siapa mau knl sm aku sms aku aja di nmr ini aja 08992356940 KHUSUS JANDA MC 12.108 ASS MC, Aku mau cari tmn kencan Khusus JANDA/tante2 G yg kesepin yg agresib,yg minat bs hubungi aku ke no 081958287912 CARI CEWEK MC 12.109 AKU cwok cri cwek psk yg cantik.dan manis kl ada sms ke no ini.082371991056 trmk mak comblang CEWEK DEWASA MC 12.110 PGI mc aku mau cri knalan cwek dwsa n janda ni nmor aku y ?>08995805525< CEWEK CANTIK MC 12.111 MAK comblang ,carike aku cewek,yang cantik,aku dewa umur 19,pkerjaan pegawai honor kantor gubernur,suka musik indie metal,terbuka buat semua cewe.nah nomor aku 081958724625 CEWEK MANDIRI MC 12.112 AQ cwok 22thn d indrlaya mau cri cew yg mandiri penyayang n yg penting pake jilbab bgi yg brminat hub aq d 087796495940

mudah-mudahan kami bisa membantu mencarikan anda jodoh atau pendamping hidup.

0853 6 9999 653

Bagi anda Cowok, Cewek, Janda, Duda yang mau cari jodoh atua pendamping hidup, silakan kirim Atensi anda di SMS Online Mak Comblang ke Nomor :

CARIIN PACAR MC 12.113 MAK comblang.. tolong cariin aku p a c a r, k i r a k i r a u m u r 1 9 - 2 5 a n . . pokoknya cantik aja.. aku dewa kerja dikantor gubernur. sebagai pegawai honor.. umur 19tahun.. ni nomor aku 089679522109.

PE - Idol group JKT48 kembali melangsungkan lelang amal. Beberapa member merelakan barang kesayangannya, mulai scarf, jaket, hingga topi, berpindah tangan ke fans melalui le- lang di Theater JKT48, FX Lifestyle X”nter, Kamis malam (18/7) lalu. Hasilnya, dalam waktu dua jam, terkumpul dana Rp 14.290.400.

Acara lelang kemarin dihadiri, antara lain, oleh Melody, Jeje, Stella, Ghaida, Ayen, Ikha, Hanna, Delli, dan Novinta. JKT48 generasi I dan generasi II bergabung di sana. Stella tampak paling excited. Sebab, topi kesayangannya yang dibeli pada 2007 laku dengan harga tinggi, yakni Rp 2 juta.

Dia membeli dua warna. Satu dipakai sendiri, satu lagi dilelang. “”Terserah deh buat siapa yang mau. Jadi, nanti kembaran nih sama aku. Plus dapat bonus fotoku,”” lanjutnya. Rupanya, ajakan Stella untuk memiliki topi kembar itulah yang bikin penggemar mau membeli mahal.

Namun, topi Stella bukanlah barang termahal. Sebab, ada scarf milik Melody yang terjual Rp 4,8 juta. Syal tersebut dibeli saat dia masih SMP. Syal itu dibuka dengan harga Rp 30 ribu, namun terjual dengan angka beratus kali lipat. “”Alhamdulillah laku segitu. Bisa buat membantu orang lain,”” ungkapnya. JAN/ DIM/C5/ANY/JPNN

Bertarung�dalam� Satu�Film PE - Demam film superhero bakal terus berlanjut. Dua karakter pahlawan super rekaan DC Comic, Superman dan Batman untuk pertamakalinya akan dipertemukan dalam satu film. Keduanya bakal bertarung dalam lanjutan film Superman “Man Of Steel” yang akan mulai produksi tahun depan dan dirilis musim panas tahun 2015. Pemeran Superman “Man Of Steel” Henry Cavil dan sutradara Zack Znyder setuju dengan permintaan studio Warner Bros untuk melanjutkan kisah Superman. Sementara tokoh Batman belum ditentukan akan diperankan oleh siapa, selepas penolakan Christian Bale memerankan miliarder asal Kota Gotham, Bruce Wayne itu. Pertarungan Batman dan Superman diumumkan Zack Snyder dalam ajang Comic-Con 2013 di San Diego, California pada Sabtu waktu setempat. “Superman dan Batman akan berhadapan, mereka adalah superhero terbesar di dunia (komik),” ucap Zack, seperti dikutip dari New York Daily News, Minggu (21/7). “Man Of Steel” hingga kini diperkirakan telah menghasilkan USD 630 juta atau sekitar Rp 6,3 triliun di seluruh dunia. Sekuel “Man Of Steel” ini diperkirakan untuk mengantisipasi kesuksesan film “Justice League” yang merupakan kumpulan pahlawan super garapan DC Comics dan Marvel Comics. Film berisi pertarungan Batman versus Superman sebenarnya sempat akan dibuat oleh sutradara Wolfgang Petersen, tapi entah kenapa sampai sekarang film tersebut tak pernah muncul. PRA/JPNN


PALEMBANG EKSPRES

HALAMAN 16

SENIN, 22 JULI 2013

Calon Kades Harus Tes Urine TES URINE

Tampak salah seorang petugas kepolisian mengawal calon kades sedang mengikuti tes urine yang menjadi persyaratan untuk menjadi kades. FOTO:YUNI/PALPRES

SEKAYU.PE - Calon kades dari beberapa kecamatan Kabupaten Muba mengikuti serangkaian tes, salah satu tes yang harus diikuti ialah tes bebas narkoba .Tes urine yang dilaksanakan RS Bhayangkara Palembang, Minggu

(21/7) diikuti 19 calon kades. Dimana, mereka merupakan kandidat pemilihan Kades di Desa Keban II dan Desa Ngunang Kecamatan Sanga Desa, serta Desa Pagar Kaya dan Desa Talang Mandung di Kecamatan

Sungai Keruh. Tes bebas dari penggunaan narkoba ini betujuan untuk menghasilkan kepala desa yang sehat dan berkualitas. Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (BPMPD) Muba, Haryadi Karim SE MSi mengatakan, bebas dari penggunaan narkoba merupakan syarat bagi setiap calon Kades yang tertuang dalam Peraturan Daerah Kabupaten Musi Banyuasin Nomor 10 Tahun 2012. “Persyaratan ini bertujuan untuk mencari kades berkualitas. Bila ada calon Kades yang terindikasi menggunakan narkoba,maka akan digugurkan dari pencalonan. Kita tidak mau menjaring calon kades yang nakal, tidak sedikit kades yang kedapatan memakai narkoba,” terangnya. Menurut Haryadi, bebas dari penggunaan narkoba menjadi poin utama untuk menjadi kepala desa di Musi Banyuasin. Menurutnya, penggunaan narkoba dan jenis psikotropika lainnya merupakan penyakit sosial yang harus menjadi komitmen bersama untuk memberantasnya. Kabupaten Musi Banyuasin menjadi yang pertama mensyaratkan bebas dari penggunaan narkoba bagi para calon Kades, serta diperkuat dengan payung hukum Perda. “Bila tes ini berhasil dilakukan untuk para calon Kades, tidak menutup kemungkinan secara berkala juga dilakukan bagi para Kades. Dan lebih luas lagi dapat dilakukan secara berkala kepada PNS dan pegawai di lingkungan Pemkab Muba,” imbuhnya. Tahun ini, sebanyak 75 desa di Musi Banyuasin akan menggelar pemilihan Kades.Seluruh warga desa yang memenuhi persyaratan, dapat mencalonkan diri dalam pemilihan Kades di desa masing- masing. Wakil Kepala Rumah Sakit RS Bhayangkara Palembang, Kompol Mahyudin SH MSi,mengapresiasi positif pelaksanaan tes bebas narkoba bagi calon Kades di Muba. “Hampir semua pemeriksaan narkoba di Sumsel dilakukan RS Bhayangkara. Baru Kabupaten Musi Banyuasin yang melakukan tes narkoba untuk calon Kades,” tukasnya. YUN

KPU:�Surat� MK�Itu�Palsu

Alasan lain surat tersebut ditanda tangani BANYUASIN. PE - Setelah sidang perkara Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) oleh panitera bukan ketua MK yakni Akil Banyuasin selesai, dan kini publik kembali yang ditembuskan kepada KPUD Banyuasin dapat isu beredarnya surat tentang kepu- dan Ketua DPRD Banyuasin dengan No 137 dengan tinta tulisan yang kurang tusan Mahkamah Konstitusi jelas. “Karena setelah dikoordi(MK) untuk penundaan pelannasikan dengan KPU Provinsi, tikan Bupati dan wakil Bupati maka surat itu tidak benar, karBanyuasin terpilih, yakni Yan ena KPU menerima hasil sidang Anton Ferdian dan Sa Supriono, MK terakhir, maka saya minta beberapa hari yang lalu. masyarakat jangan mudah perPadahal pelantikan tersecaya dengan isu tersebut, karbut sebelumnya direncanakan ena hanya kepentingan oknum Pemkab Banyuasin pada tanggal pribadi semata,”Kata Suryandi 14 agustus 2013 ini, yang berteketika dikonfirmasi melalui via patan dengan berakhirnya masa telepon Minggu (21/7). jabatan Bupati, Ir H Amiruddin Dia menambahkan, jika saat Inoed dan Wakil Bupati Drs H A ini KPUD Banyuasin masih Rachman Hasan yang waktunya disibukan mengikuti sidang kurang dari satu bulan lagi. DKPP yang dilaporkan pihak Ketua KPUD Banyuasin pemohon terkait pelanggaran Suryandi, S Ag mengakui jika kode etik dalam pilkada Banyuakeberadaan surat MK tersebut sin lalu,”Kamis (25/7) ini, kami sudah sampai ketanggannya Suryandi masuk sidang DKPP yang ketiga pada Jumat (19/7) lalu, akan tetapi surat mengatas namakan MK itu, di Jakarta, masalah seputar diskualifikasi dan tidak tidak jelas maksud dan arahnya un- kasus C2 Plano, dan belum pasti kapan selesai tuk menunda pelantikan Bupati dan wakil sidangnya,” jelasnya. Senada juga dikatakan, Ketua DPRD BanyuaBupati terpilih, dan tujuannya tidak ditembuskan dari pihak yang berwenang untuk sin Agus Salam, terkait surat tersebut akan melantik Bupati terpilih, yakni Kemendagri dicroscek terlebih dahulu, namun sementara yang menjadi rujukan DPRD Banyuasin untuk dan Gubernur provinsi Sumsel. “Surat itu palsu, karena tidak benar dan pelantikan nanti yakni keputusan MK terakhir. jangan sampai terpancing isu dengan kepu- “Ya, kami menerima hasil Keputusan akhir MK tusan penundaan pelantikan dari MK, karena yang dimenangkan Bupati terpilih Yan Anton saya nilai surat tersebut kurang jelas mak- Ferdian dan Sa Suprionio menjadi rujukan sudnya, karena tidak singkron dengan hasil pelantikan nanti, akan tapi tetap kita corscek juga surat tersebut” katanya. BUD sidang akhir MK kemarin.” ungkapnya.

Deadline PAW Hingga 27 Juli Dalam surat itu ada enam poin yang diPRABUMULIH. PE - Para pimpinan partai politik diberikan deadline hingga 27 Juli, jelaskan. Pertama berdasarkan ketentuan untuk mengajukan Pergantian Antar Waktu pasal 4 ayat 3 PP nomor 16/2010, ditegaskan (PAW ) anggota DPRD yang kembali nyalon yakni masa jabatan anggota DPRD adalah melalui parpol berbeda. Pasalnya, jika tenggat lima tahun terhitung tanggal pengucapan waktu tidak kunjung mengusulkan PAW maka sumpah/janji anggota DPRD dan berakhir pimpinan DPRD akan mengusulkan langsung saat anggota DPRD yang baru mengucapkan sumpah/janji. ke Gubernur. Kedua sesuai pasal 102 ayat 1 PP nomor Wakil Ketua I DPRD Prabumulih, H Er16/2010 ditegaskan bahwa anggota DPRD wansyah SH MM didampingi Wakil berhenti antar waktu karena menKetua II, H Ahmad Palo SE, ketika inggal dunia dan mengundurkan ditemui menjelaskan surat kediri dan diberhentikan. Ketiga pada pimpinan parpol sudah "Kami berharap sesuai pasal 102 ayat 2 PP nokita kirimkan beberapa waktu pimpinan mor 16/2010 huruf I, bahwa lalu. Jika sampai batas waktu parpol dapat anggota DPRD diberhentikan 14 hari tidak mengusulkan menindaklanjuti antar waktu apabila menjadi maka sesuai surat mendagri surat yang anggota partai lain. Keempat nomor 161/3294/Sj, pimpidikirim pihaknya, sesuai pasal 103 ayat 1 PP nan dewan akan ambil alih. agar dapat nomor 16/2010 yakni pember“Kami berharap pimpinan diproses" hentian anggota DPRD karena parpol dapat menindaklanjuti mengundurkan diri diusulkan oleh surat yang dikirim pihaknya, agar pimpinan parpol. dapat diproses. Hingga kemarin baru Kelima, pihak mendagri menegaskan satu parpol yang sudah mengajukan PAW yakni PKPB. Namun sebelumnya ada satu bahwa parpol yang bersangkutan tidak memlagi yang mengajukan, tetapi ditarik kembali punyai kewenangan untuk tidak mengusulkan anggotanya yang hendak mengundurkan diri. karena ada perbaikan,” ujarnya. Menurut Erwansyah dan Palo, seperti dike- Namun demikian, apabila pimpinan parpol tahui anggota DPRD yang loncat partai ini. enggan mengusulkan PAW maka pimpinan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Gamawan DPRD yang menyurati pimpinan parpol, untuk Fauzi, telah mengeluarkan surat dengan no- segera diusulkan PAW. Sedangkan yang Keenam mor 161/3294/Sj yang disampaikan kepada yakni bedasarkan ketentuan pasal 103 ayat 9 para gubernur, pimpinan DPRD Propinsi, PP nomor 16/2010 berbunyi bahwa peresmian DPRD Kabupaten/Kota dan para Bupati/ pemberhentian anggota DPRD dimaksud berlaku sejak ditetapkan. AND Walikota tertanggal 24 Juni lalu.

Pemkab Buka Bersama Masyarakat dan Anak Panti Bupati: Maknai Ramadhan Dengan Kebersamaan BERTEMPAT di rumah dinas, Jumat (19/7) kemarin, Bupati Ogan Ilir (OI), Ir H Mawardi Yahya menggelar buka bersama seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) OI, masyarakat, dan anak pantih asuhan, yang dilanjutkan sholat magrib berjemah dan sholat isya dan tarawih berjamaah. Selain dihadiri langsung Bupati, dan Wakil Bupati OI, H Daud Hasyim, Sekda OI, H Sobli, para asisten, dan kepala badan, kantor, dan pegawai Pemkab, juga dihadiri Kapolres, Pabung, tokoh adat, tokoh agama, dan masyarakat serta anak pantih asuhan, di mana

acara ini berlangsung khidmat. Bupati OI, Ir H Mawardi Yahya mengaku sangat bersyukur pada tahun ini kita semua bisa bertemu di bulan yang penuh berkah, di mana kata dia masih banyak orang yang berharap bisa menjalani puasa tahun ini, namun mereka lebih dahulu dipanggil oleh yang kuasa. “Mari kita manfatkan bulan Ramadhan ini dengan sebaik-baiknya, dan diisi dengan hal-hal positif, agar amal ibadah selama puasa ini bisa diterima Allah SWT,” ujarnya dalam sambutannya, kemarin.

Menurut dia, pihaknya sengaja menggelar buka puasa ini, untuk mempererat jalinan silahturahmi antar penjabat di lingkungan Pemkab, dan masyarakat. Karena katanya kebersamaan dan silahturahmi ini sangat penting untuk menjalankan roda pemerintahan. “Tidak ada lain di dalam Ramadhan ini, menjalin hubungan silahturami dan kebersamaan, situasi ini pelajaran kita untuk menahan diri, terhadap halhal yang tidak baik dan tentunya bisa merugikan pemerintah,” imbuhnya. Untuk itu, orang nomor satu di OI ini berharap dan meminta kepada seluruh pejabat di lingkungan Pemkab OI untuk dapat mengajak pegawai dan lingkungan masyarakatnya untuk

melakukan silahturahmi seperti ini. “Kalau tidak mampu mengundang, ya mereka harus datang sendiri, seperti sholat di masjid,” pinta Bupati. Dia menambahkan, dirinya memaknai Ramadhan ini adalah yang kaya tidak kehujanan, dan yang miskin juga tidak kehujanan. “Inilah mungkin bagi saya hakikat dari Ramadhan,” tukasnya. Menjelang maghrib untuk menyantap hidangan buka puasa, para undangan dan pejabat disajikan terlebih dahulu ceramah agama yang dibawakan Ustadz Syarif Hamza SPd, di mana dirinya mengajak para jamaah untuk selalu bertaqwa kepada Allah dalam bulan Ramadhan ini. VIV/ADV

H Mawardi Yahya Bupati OI, H Mawardi Yahya saat berbincang-bincang dengan tokoh agama di OI.

Ibu-ibu TP KK OI saat menghadiri berbuka bersama di rumah dinas Bupati OI.

FOTO-FOTO: WIJDAN / PALPRES

Para pejabat dan masyarakat khidmat mendengarkan tausyiah.

Bupati Ogan Ilir


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.