94
CONTACT PERSON
IKLAN : 0852-68365300 PEMASARAN : 0812-7384213 SMS/WA PEMBACA : 0821-75422878
e-mail: plg.ekspres02@gmail.com website: www.palpres.com
ECER AN Rp3000,-
RABU, 16 MEI 2018 / 30 SYA’BAN 1439
Pegawai BUMN Modali
PILGUB SUMSEL
Agung Laksono Temui Mawardi Yahya
Terduga Teroris
PALEMBANG, PE - Wakil Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar, Agung Laksono bertemu Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Sumatera Selatan (Sumsel) nomor urut 1, H Mawardi Yahya sebelum menghadiri kampanye akbar salah satu pasangan calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel di pelataran Benteng Kuto Besak (BKB), Palembang, akhir pekan lalu.
PALEMBANG, PE - Pasca diamankannya dua terduga teroris yakni AA (39) dan HK (38), Senin (14/5) sore, aparat Detasem e n
Bersambung ke HAL 7
Irjen Pol Zulkarnain Adinegara
Khusus (Densus) 88 dan Direktorat Intelijen Keamanan (Intelkam) Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Selatan (Sumsel) masih terus melalukan pengembangan. Kapolda Sumsel, Irjen Pol Zulkarnain Adinegara saat memberikan sambutan dalam kegiatan tatap muka Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkominda) mengatakan, sebelum berangkat menuju ke Ja-
karta kedua terduga teroris ini merupakan warga biasa atau bisa disebut sel yang mati. Namun, dengan adanya kerusuhan di Markas Komando (Mako) Brigade Mobile (Brimob) Kelapa Dua, Depok, kedua terduga ini menjadi sel aktif dan berencana ikut serta membebaskan narapidana teroris yang ditahan Mako Brimob Kelapa Dua. Bersambung ke HAL 7
FOTO DOK
BERSAMA |
FOTO IST
Cawagub Sumsel nomor urut 1, H Mawardi Yahya (kanan) foto bersama Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar, Agung Laksono.
PILWAKO PALEMBANG
Harnojoyo Didoakan Pimpin Palembang Kembali PALEMBANG, PE - Syukuran 1 tahun berdirinya Komunitas Srikandi Taksi Online Palembang, dijadikan sebagai momentum untuk mempererat tali silaturahim serta memberikan solusi bersama Bersambung ke HAL 7
InsyaaAllah, Besok 1 Ramadan PALEMBANG, PE – Pelaksana harian (Plh) Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), Drs H Paidol Barokat menuturkan, kemungkinan besar awal puasa atau 1 Ramadan 1439 Hijriyah jatuh bertepatan besok, Kamis (17/5). Bersambung ke HAL 7
FOTO IST
KOMUNITAS | Calon Walikota Palembang
nomor urut 1, H Harnojoyo bersama Komunitas Srikandi Taksi Online Palembang.
1439 H Pembaca Palembang Ekspres yang budiman, selama Ramadhan 1439 Hijriyah ini, HU Palembang Ekspres kembali membuka rubik konsultasi Ramadhan bekerja sama dengan Ponpes Darul Qur’an Wal Hadits OKU Timur. Bagi pembaca yang ingin berpartisipasi, silakan kirim pertanyaan anda beserta lampiran logo Palembang Ekspres di halaman pertama. Kirim ke alamat Redaksi di Kompleks Gedung Graha Pena, Jalan Kol H Burlian No 773, KM 6,5, samping Punti Kayu Palembang.
FOTO - FOTO ALHADI FARID/ PALPRES
HILAL | Plh Kepala Kanwil Kemenag Sumsel, H Paidol Barokat bersama tim Badan Hisab dan Rukyat Sum-
sel melakukan Rukyatul Hilal di menara Hotel Aryaduta Palembang, Selasa (15/5) petang.
Densus 88 Geledah 1 Rumah di Kalidoni
Alex Jamin Tak Akan Ada Atlet Telat Bertanding JAKARTA, PE - Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), Alex Noerdin menuturkan, dirinya selaku tuan rumah Asian Games untuk Kota Palembang juga menjamin kesiapan penyelenggaraan 13 cabang olahraga (Cabor) di Palembang. Termasuk kesiapan Palembang dalam hal Bersambung ke HAL 7
FOTO HUMAS PEMPROV SUMSEL FOR PALPRES
MENYALAMI | Gubernur Sumsel, H Alex Noerdin menyalami Wapres RI, HM Jusuf Kalla saat tiba di pembukaan acara Global Forum Asian Games 2018 di Ballroom Hotel Atlet Century Park, Jakarta Pusat, Selasa (15/5).
FOTO IST
RISET | Cagub Sumsel nomor urut 4, Dodi Reza Alex Noerdin memaparkan kesiapannya memacu peningkatan riset dosen dan mahasiswa di Studium Generale di Unpal.
Bersambung ke HAL 7
Bersambung ke HAL 7
Ishak Mekki Ingin Sosialisasi Asian Games Bebas Kepentingan Politik
Dodi-Giri Bakal Pacu Riset Dosen dan Mahasiswa PALEMBANG, PE - Masih minimnya riset yang dilakukan civitas akademika di jenjang perguruan tinggi menjadi perhatian serius calon gubernur (Cagub) Sumatera Selatan (Sumsel) nomor urut empat, Dodi Reza Alex Noerdin. Dalam kesempatan Studium Generale Dalam Lingkungan Kampus Universitas Palembang (Unpal) dengan tema ‘Perspektif Sumsel 5 Tahun kedepan oleh Dodi Reza Alex Noerdin-Giri Ramanda Kiemas’, Cagub Dodi memaparkan kesiapannya akan memacu peningkatan riset dosen dan mahasiswa.
PALEMBANG, PE - Tim Gabungan Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror dan Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Selatan (Sumsel) melakukan penggeledahan terhadap satu rumah di Jalan Residen Abdul Rozak, RT 2/1 Kelurahan Kalidoni, Kecamatan Kalidoni, Palembang, Selasa (15/5). Kapolda Sumsel, Irjen Pol Zulkarnain Adinegara mengatakan, penggeledahan tersebut dilakukan dalam rangka mengantisipasi aksi teror yang belakangan ini menghantui di banyak daerah di Indonesia, termasuk Sumsel.
FOTO IST
Ishak Mekki – Yudha Mahyuddin
PALEMBANG, PE -Koordinator Pemerhati Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sumatera Selatan (Sumsel), Agusta Surya Buana menduga sosialisasi Asian Games dimanfaatkan oleh oknum pejabat Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumsel sebagai sarana kampanye salah satu pasangan calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel periode 2018-2023. Bersambung ke HAL 7
Layananan Saran dan Kritik SMS Center Kodam II Sriwijaya : 0811 718 2222
2 www. palpres.com
RABU, 16 MEI 2018
Semangat Baru & Terpercaya
Letkol Inf Djohan Darmawan Jabat Kapendam II/Swj PALEMBANG, PE - Letnan Kolonel Inf Djohan Darmawan resmi menjabat sebagai Kapendam II/Sriwijaya menggantikan Kolonel Inf Choiril Anwar, S. Sos., yang mendapatkan jabatan baru sebagai Perwira Staf Khusus Pangdam II/Swj. Sementara, Letkol Inf Djohan Darmawan sebelumnya menjabat sebagai Pabandya-4/ Tunjuk Spaban VI/Minintel Spamad, Mabesad. Acara Serah terima jabatan Kapendam II/Swj ini dipimpin langsung oleh Pangdam II/ Swj Mayjen TNI AM. Putranto, S. Sos., bertempat di Gedung Sudirman Makodam II/Swj Palembang, Selasa (15/5). Bersamaan dengan acara Sertijab Kapendam II/ Swj tersebut, juga dilaksanakan rangkaian acara Sertijab pejabat lainnya. Dalam amanatnya, Pang-
BERITA ACARA
Letnan Kolonel Inf Djohan Darmawan menandatangani berita acara usai sertijab Kapendam II/Sriwijaya yang menggantikan Kolonel Inf Choiril Anwar, S. Sos., di Gedung Sudirman Makodam II/Swj. FOTO: PENDAM II/SWJ FOR PALPRES
dam II/Swj Mayjen TNI AM. Putranto, S. Sos., mengatakan bahwa jabatan meru-
pakan amanah yang harus dapat dipertanggungjawabkan, tidak hanya kepada
pimpinan dan satuan, akan tetapi juga kepada Tuhan Yang Maha Kuasa.
Oleh karenanya, sambung Pangdam, kepercayaan ini hendaknya diterima dan
Kasad : Prestasi AASAM Berkat Doa Rakyat JAKARTA, PE - Kontingen TNI AD yang menjuarai lomba tembak Australian Army SkillAt-Arms Meeting (AASAM) 2018 yang digelar di Australia pada 27 April-10 Mei 2018, diterima Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Mulyono di Aula Serba Guna, Markas Besar Angkatan Darat, Jakarta, Senin (14/5). Sungguh catatan prestasi fenomenal tadi mungkin akan sulit dicapai kembali dimasa yang akan datang. Namun demikian, sebagai prajurit pejuang dan ksatria sejati, raihan prestasi ini, jangan menjadikan kita jumawa dan sombong. Ingat, pujian dan penghargaan yang berlebihan, justru akan membuat lalai dan lengah, serta akan menghilangkan kewaspadaan serta kehormatan bangsa. Torehan prestasi ini harus dijadikan cambuk, agar semakin meningkatan kualitas diri
sebagai prajurit dan satuan TNI AD yang profesional dan tangguh, namun tetap merakyat. Hal tersebut diungkapkan Kasad Jenderal TNI Mulyono dalam amanat tertulisnya saat menerima kontingen TNI AD yang terdiri dari 12 atlet tembak dan empat orang official dan pemberian penghargaan. “Kita harus ingat dan camkan dalam hati sanubari yang paling dalam, bahwa sesungguhnya capaian ini bukan hanya karena tempaan dan latihan semata, melainkan juga buah dari doa dan dukungan dari seluruh komponen rakyat dan pemerintah yang sangat luar biasa bagi TNI AD. Tanpa mereka, kita tidak berarti apa-apa. Pengabdian dan darma bakti ini harus dilakukan dengan rasa syukur dan tulus ikhlas agar dapat berbuat yang terbaik kepada rakyat dan Bangsa Indonesia. Ini penting, ka-
rena dengan ketulusan dan keikhlasan, kita akan mampu mengendalikan hawa nafsu dan emosi, serta menghadirkan keridhoan Allah SWT dalam setiap gerak langkah kita, “ tegas Kasad. Lomba Tembak tahunan AASAM yang diselenggarakan di Australia, merupakan event Lomba Tembak Angkatan Darat berskala internasional yang diikuti negara-negara di kawasan Asia Pasifik. Lomba ini memiliki nilai yang sangat strategis, karena tidak hanya menjadi ajang unjuk keterampilan dan kemampuan menembak prajurit Angkatan Darat, namun juga sebagai pembuktian kepada dunia bahwa TNI AD telah menjadi World Class Army yang tangguh, sekaligus menjadi deterrent effect atau daya tangkal yang efektif dalam konteks diplomasi militer internasional. Semenjak 2005, TNI AD
FOTO: IST FOR PALPRES
TERIMA | Kontingen TNI AD dalam lomba tembak AASAM 2018 diterima langsung Kasad Jenderal TNI Mulyono di Aula Serba Guna, Markas Besar Angkatan Darat, Jakarta, Senin (14/5).
telah berpartisipasi dalam Lomba Tembak AASAM dan mulai tahun 2008 berhasil menjadi juara umum secara berturut-turut. Pada AASAM kali ini, Kontingen TNI AD kembali berhasil mempertahankan juara umum untuk yang ke-11 kalinya dan memecahkan rekor medali terbanyak sepanjang sejarah AASAM yakni dengan perolehan nominal medali 36 Emas, 24 Perak, dan 12 Perunggu. Selain itu, pencapaian ini meningkat sangat
signifikan dari tahun sebelumnya yaitu 28 emas, 6 perak dan 5 perunggu. “Sebagaimana saya sampaikan sebelum kalian berangkat, bahwa mempertahankan predikat juara jauh lebih sulit daripada merebutnya. Akan tetapi, kali ini kalian tidak hanya mempertahankan predikat juara umum, namun juga atas nama kontingen, Letda Inf Herlansyah berhasil mempertahankan gelar juara sebagai “Best Of The Best Shooter AA-
dilaksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab, rasa syukur, keikhlasan, kesungguhan serta dedikasi yang tinggi, disertai komitmen yang kuat untuk senantiasa berbuat yang terbaik. Dalam kesempatan tersebut, Pangdam II/Swj Mayjen TNI AM. Putranto, S. Sos., mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang tulus kepada mantan pejabat lama atas pelaksanaan tugas, pengabdian dan kontribusinya yang begitu besar kepada Kodam II/Swj. Pangdam juga mengucapkan selamat kepada pejabat baru yang telah menjadi bagian dari keluarga besar Kodam II/Swj dan merupakan suatu kehormatan atas kepercayaan yang diberikan oleh pimpinan untuk menjabat sebagai Kapendam II/Swj. Terkait dengan beberapa
tugas strategis yang akan dilaksanakan Kodam II/Swj dan jajarannya kedepan, antara lain pengamanan Pilkada Serentak Tahun 2018 dan pelaksanaan Asian Games ke-18. “Kita selaku tuan rumah harus dapat menggaungkannya, sehingga pesta demokrasi dan agenda Nasional tersebut dapat terselenggara dengan sukses, aman dan lancar”, kata Pangdam. Hadir dalam acara Sertijab tersebut, Kasdam II/Swj Brigjen TNI Syafrial, psc., M. Tr (Han)., Irdam II/Swj, Para Danrem, Para Perwira Staf Ahli dan Staf Khusus Pangdam II/Swj, Para Asisten Kodam II/Swj, Para Dan/Kabalakdam II/Swj, LO TNI AL dan LO TNI AU Kodam II/Swj, Ketua dan Wakil Ketua beserta Para Pengurus dan anggota Persit Kartika Chandra Kirana PD II/Swj. RIL
SAM TA. 2018 yang pada tahun 2017 diraih oleh Sertu Wolly Hamsan, setelah bertarung di final dengan rekan tim petembak Indonesia sendiri yaitu Serka Sugeng Widodo”, ujar Kasad. Prestasi lainnya yang tidak kalah bergengsi adalah penghargaan “One shoot two kills” yang direngkuh oleh Tim Sniper TNI AD. Serka Timur Yudha dan Serka Novian Budiyanto mampu menembak dan menjatuhkan dua robot sekaligus hanya dengan satu butir peluru (tembakan). Meski belum pernah terjadi di tahuntahun sebelumnya, capaian dua orang Sniper TNI AD ini menunjukkan bukanlah suatu keberuntungan, melainkan murni kepiawaian seorang prajurit yang terlatih. Hal lain yang juga sangat membanggakan adalah adanya tujuh dari 12 petembak Indonesia yang mendapat prestasi sebagai 10 besar petembak terbaik dalam event ini. Ketujuh petembak TNI AD tersebut bahkan memeroleh medali lebih banyak dari ketiga petembak lainnya yang berasal dari Australia, Selandia Baru
dan Malaysia. Pemilihan 10 petembak terbaik ini adalah berdasarkan nilai total yang diperoleh oleh masing-masing petembak dari seluruh match yang berjumlah 59 match. Kasad Jenderal TNI Mulyono juga mengucapkan terima kasihnya kepada PT. Pindad (Persero) yang telah berkontribusi besar dalam penyediaan senjata bagi para petembak dan juga PT. Garuda Indonesia (Persero) yang menyediakan angkutan udara serta pelatih dan seluruh pihak yang telah mendukung keberhasilan Kontingen TNI AD mengharumkan nama bangsa dan negara Indonesia di kancah Internasional. Sebagai penghargaan Angkatan Darat terhadap prestasi yang ditorehkan tim tembak TNI AD yang mengharumkan nama bangsa, Kasad memberikan penghargaan berupa satu unit rumah tipe 45 kepada Letda Inf Herlansyah sebagai best of the best serta hadiah sepeda motor kepada Serka Novian Budiyanto dan Serka Timur Yudha. RIL
RABU, 16 MEI 2018
www. palpres.com
Semangat Baru & Terpercaya
3
PALTV Jaring Presenter Profesional PALEMBANG, PE – Untuk membentuk presenter professional, Palembang TV (PALTV) menggelar pemilihan presenter PALTV. Sebanyak 150 peserta yang mengikuti antusias untuk bergabung menjadi pembawa acara, pada program televisi memang punyo kito ini. General Manager PALTV, Syafik Gani didampingi Panitia Pelaksana, Suzanita menjelaskan, pemilihan presenter PALTV ini dibagi tiga tahapan. Pertama semi finalis dijaring untuk 40 peserta, kemudian disusul menjadi 20 peserta dan terakhir grand final untuk mencari tiga besar. “Audisinya sudah kita mulai sejak 2-3 Mei, kemudian
tahap penyisihan atau semi finalis digelar pada 7 Mei lalu dan terakhir peserta dikarantina pada 9 Mei,” ujar Syafik, Selasa (15/5) usai grand final di atrium Palembang Indah Mall (PIM). Syafik mengatakan, selama karantina peserta diberikan pengetahuan umum, kemudian pelatihan dan bagaimana teknik membacakan berita. “Baik intonasi, artikulasi dan performa di depan layar televisi,” katanya. Adapun kriteria penilaian sambung Syafik, kemampuan membaca berita, performa, artikulasi membaca berita dan vokal. “Nantinya para juara akan mendapat jatah siaran, tapi tetap melalui casting terlebih
PRESENTER | Para pemenang pemilihan presenter PAL TV, foto bersama dengan General Manager PALTV, Syafik Gani. dahulu, karena akan ditempatkan di program yang cocoknya dimana,” imbuhnya. Sementara itu Ayu lestari (23) selaku juara I mengungkapkan senang sekaligus bangga, ka-
rena menurutnya profesi presenter sudah menjadi bagian dalam passion,nya. “Saya memang biasa membawakan acara, baik acara pernikahan maupun party lainnya,” aku
bungsu delapan saudara ini. Bagi Ayu, masuk di grand final itu sudah luar biasa, karena dengan begitu dirinya dapat menyalurkan hobi dan bakatnya. “Bakat berbicara di depan
FOTO: DIAN / PALPRES
umum ini keturuan dari ayah saya, selain mampu bernyanyi juga bisa menjadi MC,” kata wanita berambut panjang alumni Bina Sriwijaya ini. Selain Ayu Lestari yang
menjadi Juara I, juara II diraih oleh Rian Marendra, juara III Izzy Said, Harapan I Roza Holila, Harapan II Ahmad Aminuddin, dan Harapan III Defri Agung Prasetio. DYN
hanya saja, mendekati lebaran sudah dapat dilalui kendaraan yang ingin melakukan perjalanan mudik. “Saat ini kita sedang dalam proses pengaspalan, sudah mencapai kilometer 13. Alhamdulillah cuaca juga bersahabat sehingga pengaspalan tidak mengalami kendala,” terangnya. Pembangunan tol Palindra terdiri dari tiga seksi, yang mana untuk seksi I, Palembang-Pemulutan sepanjang 7 kilometer sudah diresmikan pada Oktober tahun lalu. “Sementara untuk Seksi II sudah berjalan 75 persen yakni dalam proses pengerjaan tanah. Untuk seksi III pengerjaan sudah mencapai 98,7
persen,”jelasnya. Pemudik yang melewati jalan tol nantinya juga hanya dikenakan tarif di tol yang diresmikan yakni seksi I saja, sementara sisanya masih digratiskan tarifnya. “Yang sudah diresmikan dari Palembang-Pemulutan dikenakan tarif Rp750 per kilometernya. Sementara untuk Pemulutan hingga Inderalaya masih digratiskan,” urainya. Lebih lanjut dikatakannya, selama jalan tol Palindra dibuka untuk arus mudik lebaran, akan disediakan rest area di KM 20+000 dengan fasilitas lain berupa toilet, bengkel, penyediaan Bahan Bakar Minyak (BBM) dan lain-lain. BET
H-7 Lebaran, Tol Palindra Dibuka
PALEMBANG,PE- PT Hutama Karya selaku kontraktor pengerjaan mega proyek jalan tol PalembangInderalaya (Palindra) memastikan, ruas jalan tol Palindra sudah dapat difungsikan pada saat Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriah. “Untuk lebaran ini, ruas jalan tol sepanjang 22 kilometer sudah bisa dipakai semua, tepatnya H-7 lebaran kita fungsikan untuk arus mudik lebaran,” ungkap Manager Proyek PT Hutama Karya Divisi Jalan Tol Palindra, Hasan Turcahyo, dikantornya kemarin(15/5). Diakui Hasan, saat ini pengerjaan jalan tol Palindra belum rampung sepenuhnya,
PALINDRA | Presiden RI Joko Widodo saat mengunjungi Tol Palindra beberapa waktu yang lalu.
FOTO: DOK PALPRES
Ratusan Perusahaan Masih ‘Bandel’
Tak Ikuti BPJS Naker
PALEMBANG, PE – Jumlah perusahaan disini yang tak patuh mendaftarkan pekerjanya menjadi peserta Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan, masih lumayan banyak. Soalnya dari 769 jumlah perusahaan di Sumsel, baru ada 418 perusahaan yang patuh. Demikian diungkapkan Deputi Direktur BPJS Wilayah Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel), Arief Budiarto, Selasa, (15/5) disela acara sosialisasi, monitoring dan evaluasi bersama Kejaksaan se-Sumbagsel. Saat ini pihaknya telah menyerahkan Surat Kuasa Khusus (SKK) untuk 769 perusahaan kepada Kejaksaan Agung, sebagai upaya badan tersebut menindak perusahaan yang tidak patuh. “Sudah patuh sebanyak 418 perusahaan dengan realisasi iuran sebesar Rp13,58 miliar, dari piutang sebesar Rp32,51 miliar,” ujarnya. Sedangkan untuk proses Pra SKK, per April 2018 sebanyak 746 perusahaan. Dari jumlah itu, perusahaan yang sudah patuh tercatat sebanyak 400 perusahaan dengan realisasi iuran sebe-
FOTO: DIAN / PALPRES
SOSIALISASI | Sosialisasi, monitoring dan evaluasi BPJS Ketenagakerjaan bersama Kejaksaan se-Sumbagsel. sar Rp18,72 miliar. Arif menyebutkan, sebetulnya pemberian SKK tidak serta merta diserahkan langsung kepada perusahaan ‘bandel’ karena pihaknya terlebih dulu menempuh cara persuasif. Adapun kriteria perusahaan yang tidak patuh itu mulai dari pelang-
garan piutang, menunggak iuran, dan perusahaan daftar sebagian. “Kami harus membuat pemberkasan yang lengkap untuk mengajukan SKK ke kejaksaan, dan sampai saat ini belum ada gugatan perdata karena pemulihannya berhasil,” katanya.
Untuk itulah, pihaknya menjalin kerja sama dengan kejaksaan untuk menindak perusahaan yang tidak patuh dalam memberikan perlindungan bagi tenaga kerjanya. “Pemberi kerja wajib memberikan perlindungan jaminan sosial kepada para pekerjanya
sesuai dengan regulasi yang berlaku. Namun, pada praktiknya masih banyak yang menyimpang dari aturan,” jelasnya. Arif menuturkan kerja sama tersebut cukup efektif, tercermin lebih dari 50% jumlah perusahaan yang ditindak melalui SKK kembali patuh. DYN
Siapkan Posko Pantau Arus Mudik
PA L E M B A N G , P E Meski Hari Raya Idul Fitri masih satu bulan lagi, namun Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) sejak kini telah melakukan persiapan dalam menghadapi arus mudik lebaran. Salah satunya, melakukan rapat dengan pihak terkait. Kepala Bidang Lalu Lintas Dishub Sumsel, Junaidi mengungkapkan, sejumlah strategi dilakukan untuk mencegah kemacetan saat masuknya arus mudik lebaran. Salah satunya, mendirikan posko di beberapa titik rawan kemacetan. “Karena kita baru sekali rapat jadi keputusanya belum final. Namun untuk di titik-titik yang rawan macet akan kita buat posko,” ucap Junaidi. Junaidi menjelaakan, titik-titik yang rawan macet seperti di Indralaya dan PalembangBetung. Namun di Indralaya ini nantinya saat arus mudik bisa melalui tol Palindra, dengan harapan bisa mengurai kemacetan. Sementara
di Palembang-Betung, akan dibuat posko untuk mengawasi arus mudik. “Di sini (PalembangBetung,red) akan stand by personel gabungan, tepatnya di Pangkalan Balai,” kata Junaidi. Titik rawan macet lainnya, seperti di Mesuji dan perbatasan Jambi yang juga akan dibuatkan posko untuk mengawasi arus mudik. Lebih lanjut dikatakan Junaidi, tahun ini kendaraan ekspedisi barang akan mulai distop pada H-7 hingga H+7 lebaran. “Kalau tahun lalu di H-10 dan H+10 tahun ini kita mulai di H-7 hingga H+7 lebaran,”jelasnya. Junaidi menambahkan, nantinya juga akan dilakukan survei ke lapangan untuk mengecek kondisi mobil layak jalan atau tidak. “Bahkan sopirnya juga akan di tes apakah ada yang memakai obat-obatan atau mengkonsumi minum. Hal ini demi keselamatan penumpang,” sambungnya. Arus lalulintas saat mudik lebaran pada kondisi ramai tahun lalu mencapai 500 kendaraan per hari. Untuk tahun ini diprediksi tidak jauh berbeda, jika dibandingkan tahun lalu. BET
POLITIK SUMSEL
PALEMBANG EKSPRES
RABU, 16 MEI 2018
4
www. palpres.com
Semangat Baru & Terpercaya
KPU Lubuklinggau Gandeng Insan Pers Wujudkan Pilkada Sukses
LUBUKLINGGAU, PE - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Lubuklinggau bekerja sama dengan Himpunan Jurnalis Daerah (HJD) Kota Lubuklinggau, menggelar kegiatan Sosialisasi dan Dialog Interaktif Jurnalisme Sehat bagi para insan pers se- Kota Lubuklinggau, Kabupaten Musi Rawas dan Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) di Ballroom Hotel Hakmaz Taba, Selasa (15/5). Ketua HJD Kota Lubuklinggau, Agus Kurniawan mengaku, pihaknya berharap pers selaku pilar ke-4 demokrasi, nantinya dapat memberikan
peran terhadap suksesnya Pilkada Kota Lubuklinggau. “Pers memiliki peran strategis untuk memberikan kontribusinya terhadap suksesnya Pilkada, sehingga diharapkan peran insan pers sangat dibutuhkan,” ujarnya. Senada diungkapkan Ketua KPUD Kota Lubuklinggau, Efriadi Suhendri menjelaskan, pihaknya mengapresiasi seluruh kontribusi insan pers dalam mendukung suksesnya gelaran Pilkada Kota Lubuklinggau. “Kami selaku penyelenggara Pilkada, terus melakukan yang terbaik untuk suksesnya
Pilkada Kota Lubuklinggau. Hingga saat ini, komunikasi dengan seluruh pihak terus kami lakukan. Namun, kami tentu membutuhkan dukungan seluruh pihak, termasuk peran insan pers dalam membantu penyelenggaraan Pilkada,” jelasnya. Sementara itu, Pj Walikota Lubuklinggau, H Riki Junaidi mengaku sangat mengapresiasi kegiatan tersebut, sebab peran insan pers sangat penting, termasuk dalam penyelenggaraan pilkada. “Kegiatansepertiiniharusmenjadi contoh bagi penyelenggara pilkada di daerah lain. Sehingga,
peranpersuntukmensosialisasikan Pilkada sangat dibutuhkan. Suksesnya Pilkada merupakan harapan kita semua. Semoga kerjasama antara penyelenggara pilkada dan insan pers terus terjalin kedepan,” tukasnya. NSR/AFA
SOSIALISASI | Foto bersama Pj Walikota Lubuklinggau, H Riki Junaidi (tengah) usai Sosialisasi dan Dialog Interaktif Jurnalisme Sehat bagi para insan pers se- Kota Lubuklinggau, Kabupaten Muratara di Ballroom Hotel Hakmaz Taba, Selasa (15/5). FOTO AHMAD FATRIA PALPRES
HBZ-PB Dihibur Guritan dan Marawis
FOTO BUDI PALPRES
DEBAT PUBLIK | KPUD Banyuasin sukses menggelar debat publik Cabup dan Cawabup Banyuasin kedua, di Graha Sedulang Setudung (GSS) Komplek Perkantoran
Pangkalan Balai, Senin (14/05).
KPU Banyuasin Sukses Gelar Debat Publik Kedua
BANYUASIN, PE - Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Banyuasin sukses menggelar debat publik Calon Bupati (Cabup) dan Calon Wakil Bupati (Cawabup) Banyuasin kedua, di Graha Sedulang Setudung (GSS) Komplek Perkantoran Pangkalan Balai, Senin (14/05) Pukul 07.00 WIB malam. Debat Publik tersebut dipimpin Pembawa acara TVRI Sumsel, Ita Husni. Dalam debat tersebut cukup seru karena setiap paslon saling bertanya terkait visi dan misi yang diusung. Meski massa pendukung masing – masing paslon berkumpul dalam satu ruangan, tidak terjadi keributan dan saling hujat antara pasangan calon sehingga debat berjalan aman dan kondusif. Dalam debat setiap pasang
calon diberi kesempatan menyampaikan rancangan program kepemimpinnya yang kemudian diuji oleh tiga orang tim penguji antara lain Dosen Unsri Prof Dr Didik Prasetyo, dan Dr Ridwan MHum Serta Rektor IAIN Raden Fatah Pembang Prof Dr M Sirozi Phd. Salah satu paslon No 5 H Askolani-H Slamet saat menanggapi, apa sekala prioritas program Banyuasin bangkit. Askolani menjawab, pihaknya sudah berkunjung di 300 desa yang ada di Banyuasin, seluruh poros jalan rusak parah. “Untuk itu, untuk menunjang ekonomi seluruh jalan poros harus kita selesaiakan,” ujar Askolani. Selain program Banyuasin prima petani bangkit dan lain lain. Askolani memberikan pertanyaan seka-
ligua tanggapan program paslon No. urut 1 yakni program 1 Milyar 1 desa. “Kami sudah coba 500 juta itupun hanya berjalan 2 th. 1.8 T saya khawatir banyak program – program yang tidak jalan,” katanya. Hazuar Bidui menanggapi pertanyaan paslon No 5 dengan mengatakan, dana sebesar Rp1,9 miliar APBD 2018-2019 Insya Allah Rp2,5 triliun dana tak langsung Rp1 triliun dan dana langsung sebsar Rp1,5 triliun. Tanggapan Askolani mengungkapkam ketidakyakinannya. “Saya tidak yakin dan tidak percaya program ini akan jalan misalnya Rp700 miliar untuk pegawai. Kemudian ada pembagian di 32 SKPD setelah dibagi Rp1 triliun, jadi sisa dana Rp300 miliar, itu artinya banyak jalan yang
tidak dibangun artinya ini program yang dipaksakan saja,” bebernya. Hazuar menanggapi dengan mengatakan, pihaknya siap mundur apabila dalam satu tahun program 1 Desa/1 milyar tidak jalan. “Uang rakyat kita kembalikan ke rakyat. Kami tidak berubah apapun terjadi akan kami lakukan,” tegasnya. Terpisah pertanyaan selanjutnya dari paslon no Urut 2 kepada no urut 3 Bagaimana pertumbuhan ekonomi 4,5 persen supaya dapat 6 persen lebih….?. Paslon no urut 3 Buya Husni mengatakan, Banyuasin kondisinyan memprihatinkan kalau saya jadi Bupati kita akan kaji juga akan digali situasi masyarakat itu sendiri. “Misalnya petani padi 1x setahun bisa 2 x dan seterus-
nya. Petani karet ini sebenarnya produksi cukup banyak hanya sebenarnya tinggal mutunya. Hal tersebut kurangya penyuluhan dan bimbingan,” ujar Buya. Hadir dalam acara tersebut Ketua KPUD Banyuasin Dahri S.Ag, dan komisioer, Ketua Panwaslu Banyuasin Iswadi S.Pd dan anggota Kapolres Banyuasin AKBP Yudhi Surya Markus Pinem, S.IK, Kajari Banyuasin LA Kamis dan 5 paslon beserta tim pendukung masing-masing paslon. Dari pantauan terlihat di luar gedung tampak penjagaan sangat ketat dan disertai cek detektor oleh personil Polres Banyuasin, untuk mengantisipasi terjadinya teror atau aksi sabotase dari masa pendukung paslon. Pengamanan juga dilakukan secara tertutup dan terbuka. BUD
Alpian Siap Jalankan Komitmen PKB PAGARALAM, PE - Alpian Maskoni menjabat sebagai Ketua Dewan Pimpinam Cabang (DPC) PKB Kota Pagaralam untuk 1,5 tahun ke depan (14 Mei 2018 sampai 31 Desember 2019). Melalui Surat Keputusan (SK) Dewan Pimpinan Pusat Partai Kebangkitan Bangsa (DPP PKB) yang ditandatangaini oleh Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar. Dalam SK Nomor 26337/
Alpian Maskoni
HUBUNGI 0852 68365300
DPP.03/VI/A.1/V/2018 Tanggal 14 Mei 2018 tanggal 14 Mei 2018 tentang penetapan susunan DPC PKB Kota Pagaralam tersebut memerintahkan agar Kader PKB dapat menjalankan AD/ART dan peraturan partai dan keputusan partai lainya. Selain itu target lainya, agar DPC PKB dapat besinergi dengan kader NU, serta memenangkan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur
serta Calon Walikota dan Calon Wakil Walikota yang di usung oleh partai PKB. Selain menambah minimal 4 kursi di DPRD Kota Pagaralam, PKB juga harus memenagkan Capres dan Cawapres yang diusung PKB pada pemilu 2019 mendatang. Alpian menegaskan, setelah diterimanya SK DPP tentang penunjukan dirinya sebagai ketua DPC ini, dirinya siap menjalankan apa yang men-
jadi komitmen PKB. “Kita dengan Kader akan memanaskan mesin partai dalam menghadapi Baik itu Pilkada 2018 maupun Pemilu 2019 mendatang,” ujarnya. Dia berharap, ke depa PKB tetap menjadi partai besar dan memiliki kader yang tidak hanya mendengarkan namun juga mau menperjuangkan aspirasi masyarakat Kota Pagaralam khususnya. NET
LAHAT, PE – Sukiman, salah satu Koordinator Kecamatan (Korcam) sekaligus tokoh masyarakat Kecamatan Tanjung Tebat menyebutkan, masyarakat siap mendukung dan menghantarkan untuk memilih serta memenangkan H Bursah Zarnubi SE-Drs Parhan Berza MM MBA menjadi Bupati dan Wakil Bupati Lahat periode 2018-2023. Sebelumnya, rombongan dihibur oleh guritan dan lagu marawis yang menjadi tradisi dan budaya masyarakat Kabupaten Lahat. “Marilah bersama kita ajak Keluarga dan Kerabat kita untuk mencoblos Pasangan Calon (Paslon) Nomor 4 Bursah-Parhan pada 27 Juni 2018 nanti, ingat di sini kita lihat mereka mampu untuk menjadi pemimpin,” ulasnya. Sementara itu, Cabup
Lahat, H Bursah Zarnubi SE yang memiliki Visi-Misi dan 4 Program “Menata Kota membangun Desa” mengucapkan terima kasih atas semangat masyarakat Kecamatan Tanjung Tebat untuk menuju kesejahteraan. “Semua Program yang kami persembahkan murni untuk kepentingan masyarakat Kabupaten Lahat yang menginginkan Kesejahteraan. Pastinya apabila kami terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati Lahat, dengan ini berkomitmen akan mengurangi Angka Kemiskinan dan akan menurunkan angka pengangguran di Kabupaten Lahat menuju berkemajuan,” tutupnya. Seusai sambutan, CabupCawabup Lahat, H BursahParhan memberikan piagam penghargaan kepada Korcam dan Kordes se-Kecamatan Tanjung Tebat. BRN
DPRD Umumkan Berakhirnya Masa Jabatan Bupati dan Wakil Bupati MUARA ENIM, PE – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Muara Enim menggelar rapat paripurna berakhir masa jabatan Bupati dan Wakil Bupati Muara Enim periode 2013-2018. Pasalnya pada 20 Juni mendatang jabatan bupati dan wakil bupati Muara Enim akan berakhir. Surat rekomendasi paripurna dewan pengumuman berakhir masa jabatan bupati itu selanjutnya disampaikan ke Gubernur Sumsel untuk diteruskan ke Menteri Dalam Negeri. Rapat paripurna yang dihadiri Bupati Muara Enim, Ir H Muzakir Sai Sohar, dan H Nurul Aman SH itu, dipimpin Wakil Ketua DPRD, Dwi Windarti SH MHum, Selasa (15/5), Rapat paripurna itu dihadiri juga Sekda Ir H Hasanudin MSI serta para Kepala OPD di lingkungan Pemkab Muara Enim. Muzakir mengatakan, tahun ini merupakan tahun terakhir kepemimpinan Ir H Muzakir Sai Sohar dan H Nurul Aman SH, periode 2013-2018. Eksekutif bersama legislative, instansi vertical dan masyarakat luas secara bersama , sinergis dan harmonis telah dapat melaksanakan penyelenggaraan pemerin-
tahan, pembangunan , pemberdayaan masyarakat dan pelayanan public di Bumi Serasan Sekundang dengan baik. Menurutnya, banyak keberhasilan pembangunan dan prestasi yang telah diperoleh. Namun bupati mengaku menyadari masih banyak tantangan yang harus diselesaikan demi mencapai visi Kabupaten Muara Enim Sehat, Mandiri, Agamis dan Sejahtera (SMAS). Dijelaskannya, dalam kurun waktu 2013-2018, Pemerintah Kabupaten Muara Enim melaksanakan arah kebijakan umum pemerintah daerah yang telah ditetapkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Muara Enim tahun 2013-2018, dengan visi masyarakat Muara Enim yang Sehat, Mandiri, Agamis dan Sejahtera (SMAS) dengan lima misi. Kelima misi tersebut lanjutnya, meningkat kualitas kehidupan masyarakat, melaksanakan reformasi birokrasi, meningkatkan pengembangan ekonomi berbasis sumberdaya lokal, meningkatkan pemberdayaan masyarakat serta meningkatkan kelestarian lingkungan hidup. NET
PENDIDIKAN
PALEMBANG EKSPRES
RABU, 16 MEI 2018 www. palpres.com
Semangat Baru & Terpercaya
Mapel PKN Butuh Praktik
Bantu Perbaiki Fasilitas Olahraga PALEMBANG, PE - Dalam rangka menyambut perayaan Hari Susu Se-Dunia (World Milk Day) yang akan jatuh pada 1 Juni, Frisian Flag memperbaiki fasilitas olahraga di Sekolah Dasar (SD) Kartika II-2 Palembang. “Perbaikan yang kita lakukan meliputi sarana olahraga yang sering digunakan anakanak yaitu lapangan basket. Frisian Flag percaya bahwa gaya hidup aktif melalui olahraga rutin penting untuk ditanamkan sebagai bagian dari aktifitas sekolah,” ujar Corporate Affairs Director Frisian Flag Indonesia Andrew F. Saputro, Selasa (15/5) Dirinya mengatakan, komitmen Frisian Flag adalah membangun keluarga yang sehat dan kuat melalui kampanye Drink. Move. Be Strong yang mengajak anak-anak minum susu setiap hari serta rutin berolahraga. Apalagi sekolah adalah tempat yang sangat penting karena anak-anak menghabiskan sebagian besar waktunya di sini. Mempunyai sarana olahraga di sekolah yang memadai sangat membantu rutinitas anak-anak berolahraga. “Perbaikan sarana olah-
MINUM SUSU | Ratusan siswa SD Kartika II-2 bersama manajemen Frisian Flag minum susu peringati World Milk Day. raga yang kita lakukan ini dan mulai hari ini lebih dari 650 siswa SD Kartika II-2 sudah bisa menggunakan lapangan barunya,” katanya. Sementara fokus Frisian Flag yang menekankan gaya hidup sehat dan aktif pada anak-anak merupakan bagian dari edukasi publik melalui kampanye Drink. Move. Be Strong yang digelar sejak 2013 dan bertujuan untuk menyebarkan pesan tentang pentingnya kebiasaan minum susu dan rutin berolahraga bagi pertumbuhan yang optimal.
Hal ini didasari oleh hasil studi SEANUTS (South East Asian Nutrition Survey) yang diinisiasi oleh FrieslandCampina tahun 2012 terhadap lebih dari 16.000 anak usia 6 bulan hingga 12 tahun, menunjukkan bahwa anak-anak Indonesia mengalami berbagai permasalahan terkait dengan kesehatan dan gizi, seperti gaya hidup kurang aktif, malnutrisi, kekurangan vitamin D serta gangguan pertumbuhan fisik atau stunting. “Frisian Flag menggunakan hasil studi SEANUTS untuk terus meningkatkan edukasi
tentang gaya hidup sehat dan aktif. Kami sangat senang hari ini bisa merampungkan perbaikan sarana-sarana olahraga dan bersama anak-anak menerapkan kebiasaan minum susu dan rutin berolahraga sambil menyambut Hari Susu Sedunia yang jatuh pada 1 Juni 2018 yang akan datang,” tambahnya Lanjut dia mengatakan, perbaikan lapangan olahraga yang dilakukan Frisian Flag di SD Kartika II-2 juga diisi dengan diskusi tentang kebaikan gizi yang terkandung dalam susu, minum susu ber-
FOTO IST
sama, dan olahraga bersama guru dan siswa. Rangkaian acara menyambut perayaan Hari Susu SeDunia 2018 oleh Frisian Flag dilaksanakan mulai 8 hingga 15 Mei 2018 di Makassar, Yogyakarta dan Pekanbaru (8/5), Bandung (9/5), Jakarta dan Surabaya (11/5), Banjarmasin (14/5), dan berakhir di Palembang (15/5). Lebih dari 6000 anak di delapan Sekolah Dasar mendapatkan edukasi dari Frisian Flag mengenai pentingnya kebiasaan minum susu setiap hari dan rutin berolahraga. KUR
Buku Konflik Etno Religius Dibedah PALEMBANG, PE – Civitas Program Studi (Prodi) Politik Islam, Fakultas Adab dan Humaniora Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang membedah buku berujudul Konflik Etno-Religius di Indonesia, Myanmar, Filipina, Thailand dan Malaysia, Selasa (15/5). Buku yang digarap sejak tahun 2006 ini langsung menghadirkan penulis Prof DR Abdullah Idi M.Ed. “Konflik Etno dan agama di Asia Tenggara memang ada, namun penyebabnya bukan faktor agama semata,” terang Prof Abdullah Idi usai membedah buku yang dikemas dalam Seminar dan Bedah Buku di Aula Fakultas Adab dan Humaniora UIN Raden Palembang. Berdasarkan hasil benelitian dan buku yang telah dibuatnya, pemicu konflik di Asia Tenggara disebabkan sikap diskriminatif yang telah turun temurun dari bekas jajahan di beberapa negara di Asia Tenggara. “Saat merdeka, berbagai masalah seperti sosial, agama, ekonomi, pokitik dan lain sebagainya belum terselesaikan dengan baik oleh pemerintah hingga saat ini sehingga timbulah dikskriminatif di masyarakat,” jelasnya.
5
Kendati demikian agama hanya bersifat pemicu saja karena orang Asia yang dominan memiliki beragama namun faktor penyebabnya karena sikaf diskriminatif. “Keberadaan pemerintah dan lembaga ASEAN tidak terlalu berperan dalam meredam konflik di Asian Tenggara. Sehingga konflik terjadi diberbagai negera termasuk salah satubya di Myanmar dan Indonesia akhir-akhir ini,” terangnya. Sementara itu, Dekan Fakuktas Adab dan Humaniora UIN Raden Fatah Palembang, DR Nor Huda MAg MA mengatakan, bedah buku tersebut sangat relevan dengan situasi Indonesia saat ini yang sedang mengalami berbagai konflik. Dengan adanya bedah buku ini diharapkan bisa memberikan wawasan kepada mahasiswa agar berpikir lebih kritis dalam menggapi berbagai persoalan. “Adanya fenomena konflik selalu dibalut dengan agama, mahasiswa harus jeli dalam memahami ini, agar bisa memilih baik dalam perergaulan dan ideologi. Dan harapan kita bedah buku ini memberi wawasan baru, mahasisa memilikki daya kritis untuk menyeleksi fenomena yang bekembang,” ujarnya. RIS
PALEMBANG, PE – Runtutan aksi teroris yang terjadi di Indonesia menjadi perhatian serius bagi sejumlah kalangan. Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Sumatera Selatan Drs Widodo MPd bahkan sudah berpesan kepada guru dan kepala sekolah agar beberapa mata pelajaran yang diajarkan harus diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari, salah satunya Pendidikan Kewarganegaraan (PKN). “Selama ini dalam pelajaran PKN siswa hanya diberi kontektual saja, maka dari itu saya memberi pesan kepada mereka (kepala sekolah, red) pelajaran PKN harus dikaitkan dengan praktik dalam kehidupan sehari-hari,” terang Widodo usia membuka rapat koordinasi lomba Parade Cinta Tanah Air (PCTA) tahun 2018 kepada kepala SMA/SMK negeri dan swasta se Sumsel, di Aula Handayani Disdik Sumsel, Selasa (15/05). Ia juga mengatakan, bahwa guru PKN tugasnya adalah memberikan pandangan bahwa hidup bernegara dan
menjaga kemajemukan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), jangan pernah punya pikiran hidup berkelompoknya sendiri. “Seperti kasus bom bunuh diri di Surabaya terjadi karena mereka hidup hanya pada kelompoknya saja, toleransi penting tapi tidak pada kelompok lain. Kita harus menjaga NKRI dan juga bagaimana peduli sama lingkungan pada sitiasui yang ada. Hidup itu harus inklusif, harus terbuka, tidak merasa hidup dikelompoknya saja tapi juga pada kelompok lain tanpa harus mengusik agama, suku, dan ras,” tegas Widodo. Sementara itu, Perwakilan Kementerian Pertahanan Republik Indonesia, Kolonel Inf Jefri Buang mengatakan, aksi radikalisme, terorisme, bahaya media sosial dan narkoba salah satu upaya dalam menghancurkan bangsa. “Dengan agenda lomba ini, kita mau anak-anak ini memberikan contoh kepada teman maupun masyarakat di sekitarnya bahwa paham negatif seperti itu jangan diikuti,” ujarnya. RIS
Lepas Siswa dengan Baca Yasiin dan Doa
FOTO BERNARD PALPRES
FOTO BERSAMA | Ketua Yayasan Zamzami Foundation, Dra Hj Septiani Zuraida Msi dan tenaga pengajar PAUD serta siswa berfoto bersama, Selasa (15/5).
16 Siswa PAUD Zamzami Foundation Dilepas LAHAT, PE – PAUD Zamzami Foundation Club Lahat secara resmi melepas 16 siswa dalam acara pelepasan ke VII di Ballroom Grand Zuri Hotel Lahat, Selasa (15/5). Dalam acara ini juga dilakukan pentas seni untuk tahun ajaran 2017-2018. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikbud) Kabupaten Lahat, Drs Sutoko Msi mengapresiasi Yayasan Zamzami Foundation yang sudah banyak berbuat untuk Kabupaten Lahat. “Berkiprah di Lahat, dimana Pemda dan stakeholder terkait bekerja keras, diantaranya hadir Zamzami Foundation. Cukup 3 bulan saja,
tepatnya 2 Mei 2012, Lahat mewujudkan Satu Desa Satu PAUD,” ungkapnya. Ia mengemukakan, PAUD Zamzami sebagai perintis dan diharapkan bisa bersinergis dengan pengelola untuk berdiskusi agar pembangunan pendidikan di Lahat bisa lebih baik. “Geliat kebudayaan di Lahat semakin hari semakin baik, sehingga mampu menciptakan generasi penerus masa depan,” tukas Sutoko. Sementara itu, Ketua Yayasan Zamzami Foundation Lahat, Dra Hj Septiana Zuraida Msi menyebutkan, anakanak generasi penerus, kalau salah mendidik maka akan salah pula melangka. Untuk
itulah, Yayasan Zamzami Foundation membantu program pendidikan di Lahat. “PAUD Zamzami didirikan pada 2010,” jelasnya. Dia pun berharap Pemkab Lahat melalui Disdikbud dapat membantu Yayasan Zamzami terhadap pendirian bangunan PAUD, sehingga mampu berkembang dan menampung siswa-siswa tidak mampu bersekolah. “Berusaha masih tidak mampu, gratis sekolah dan menjadi tanggung jawab yayasan, dimana tidak membeda-bedakan jabatan, status ataupun penghasilan,” pungkas Hj Septiana Zuraida. BRN
MUARA RUPIT, PE – Pelepasan yang diselenggarakan Madrasah Tsanawiyah (MTs) Al Madani di Desa Noman Baru, Kecamatan Rupit, Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) berlangsung dengan sederhana. Dalam acara pelepasan ini dimanfaatkan dengan membaca surah Yasin dan doa. Kepala MTs Al-Madani mengatakan, pelepasan siswa-siswi kelas IX dilaksanakan dengan cara yang sederhana dan tidak seperti sekolah lain yang biasanya sangat meriah. “Kami melakukan dengan cara yang sangat sederhana dibanding sekolah lain yang mungkin sangat meriah menggunakan organ tunggal,” kata Kepsek. Lebih jauh dia melanjutkan, pelepasan siswa-siswi di madrasahnya dengan cara yang sederhana tersebut memang direncanakan karena mengingat perekonomian masyarakat saat ini sangat memprihatinkan. “Kita lihat sekarang, kebutuhan masyarakat meningkat, apalagi tidak lama lagi akan memasuki bulan suci Ramadan, 17 Agustus, di tambah lagi mau melanjutkan anaknya ke sekolah jenjang yang lebih tinggi lagi. Namun yakin lah dengan membaca doa dan surah
Yasin akan lebih berkah,” ujarnya Ia berharap, seluruh siswa-siswi yang telah dilepas tersebut dapat melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi guna mencari ilmu yang lebih baik lagi untuk masa depannya dan jangan putus di tengah jalan “Saya bersama dewan guru berharap dan berdoa kepada Allah Swt agar siswasiswi MTs Al-Madani yang berjumlah 46 orang tersebut dapat melanjutkan sekolah ke jenjang yang lebih tinggi dan jangan sampai putus di tengah jalan, dan semoga apa yang dicita-citakan dapat tercapai. Yakinlah dengan memiliki ilmu hidup akan lebih baik lagi,” harapnya. Sementara Anang Zikri (49) salah satu wali murid mengucapkan terimakasih kepada dewan guru, yang mana selama tiga tahun sudah mendidik siswa-siswi dengan baik. Sementara Kepala Desa Noman Baru Aima Amirudin melalui Sekdes Endar mengatakan hanya bisa berharap agar siswa-siswi yang tamat agar dapat melanjutkan ke sekolah yang lebih tinggi. “Kalian semua adalah harapan bangsa, kejarlah ilmu setinggi tingginya, jika kalian hebat maka hebatlah bangsa ini,” pungkasnya. IMR
PMII Desak Tempat Hiburan Malam Ditutup
FOTO TRISNO PALPRES
PENGHARGAAN | Dekan Fakuktas Adab dan Humaniora UIN
Raden Fatah Palembang, DR Nor Huda MAg MA memberikan piagam penghargaan kepada Prof DR Abdullah Idi M.Ed.
LUBUKLINGGAU, PE - Puluhan mahasiswa tergabung dalam Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Lubuklinggau, menggelar aksi damai di depan Mapolres Lubuklinggau, kemarin (14/5). Ada beberapa tuntutan dalam aksi tersebut seperti PMII menuntut pendisiplinan rumah makan. Kemudian menutup
kemaksiatan. Selanjutnya PMII menuntut pengawasan terhadap tempat hiburan malam harus diperketat di bulan Ramadan demi kenyamanan bersama. Ditegaskan koordinasi aksi Agung, dalam hal ini pemerintah harus tegas menyikapi dan menindak kemaksiatan terjadi di tempat hiburan malam yang buka di bulan Ramadan. Tujuan-
nya agar tetap dapat menjaga dan mempertahankan budaya saling menghargai ini. “Kita juga menuntut larangan beredarnya petasan selama ramadhan. Karena sudah tidak terhitung jumlah korban baik luka atau nyawa akibat membakar petasan. Petasan-petasan yang dinyalakan di bulan Ramadhan telah berkali-kali merenggut ny-
awa secara sadis,” pintanya. Aksi ini pun diterima Kasubag Bin Ops Bag Ops Polres Lubuklinggau AKP Ermi. Massa hanya diperbolehkan berorasi di depan pagar masuk halaman Mapolres Lubuklinggau yang dijaga sejumlah aparat keamanan. “Pada dasarnya kami (Polri) sepakat dengan adek-adek (massa) yang menolak segala bentuk
kemaksiatan. Termasuk dalam hal penertiban penjualan petasan kami (Polisi) sudah lakukan itu. Termasuk meningkatkan pengamanan serta antisipasi adanya ancaman teroris,” tegas Ermi. Pantauan Palembang Ekspres, seusai mendengar penjelasan AKP Ermi, massa sekitar pukul 16.00 WIB membubarkan diri. NSR/AFA
Oleh: Lismiana, SE, M.Si (Statistisi Ahli Pertama Seksi Analisis Statistik Lintas Sektor, BPS Sumsel)
Mengendalikan Inflasi Menjelang Ramadan (Tamat)
Penyebab inflasi Inflasi yang terjadi pada kelompok komoditas pangan yang terjadi menjelang Ramadan dapat disebabkan oleh beberapa faktor pertama seperti adanya penimbunan stok bahan pangan oleh orang yang ingin mengambil keuntungan besar. Kedua, peningkatan konsumsi masyarakat sementara stok bahan pangan tidak bertambah dan panjangnya rantai distribusi bahan pangan. Inflasi dapat terjadi ka-
rena adanya penimbunan stok bahan pangan seperti bawang, dan beras. Saat permintaan masyarakat meningkat dan barang sedikit di pasar, kemudian spekulan menjual bahan pangan yang mereka timbun tersebut ke pasar dengan harga yang lebih tinggi. Inflasi terjadi juga disebabkan oleh meningkatnya konsumsi saat persediaan bahan pangan berkurang atau tidak bertambah. Menjelang Ramadan, konsumsi ma-
syarakat akan bahan makanan seperti ayam, cabai dan bawang meningkat. Salah satunya dikarenakan sebagian warga muslim melakukan kegiatan ruwahan yang tentunya banyak menggunakan bahan makanan tersebut. Beberapa hari terakhir harga ayam di pasar tradisional naik cukup tinggi hal ini sebagai akibat meningkatnya permintaan namun tidak diikuti oleh ketersediaan pasokan ayam tersebut. Diperki-
rakan hingga Ramadan nanti konsumsi masyarakat justru makin meningkat, seperti sandang untuk Lebaran Idul Fitri dan konsumsi bahan pangan. Rantai distribusi pangan yang tidak efisien juga merupakan salah satu faktor penyebab terjadinya inflasi. Setiap daerah memiliki perbedaan stok bahan pangan yang disebabkan salah satunya karena belum efisiennya pola distribusi yang terlalu pan-
jang. Sehingga bisa jadi ada daerah yang berlimpah stok pangannya sebaliknya di daerah lain mengalami kekurangan pasokan bahan pangan. Mengendalikan Inflasi Pemerintah tentunya telah melakukan berbagai upaya untuk mengendalikan inflasi menjelang dan selama bulan Ramadan dan Idul Fitri nanti. Seperti ditahun sebelumnya, pemerintah telah menetapkan
Harga Eceran Tertinggi (HET) pangan dan kegiatan operasi pasar. Namun, untuk selanjutnya, pemerintah juga perlu meningkatkan produktivitas pangan. Karena dengan tersedianya pasokan produksi, maka pasokan bahan pangan dapat dipenuhi sehingga laju inflasi bisa terkendali. Semoga upaya pengendalian inflasi ini dapat dilakukan secara terus-menerus sepanjang tahun, tidak hanya menjelang Ramadan dan Idul Fitri. (*)
SPORT NEWS
PALEMBANG EKSPRES
RABU, 16 MEI 2018
6 www. palpres.com
Semangat Baru & Terpercaya
KLASEMEN AKHIR LIGA INGGRIS 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20
MANCHESTER CITY FC MANCHESTER UNITED FC TOTTENHAM HOTSPUR FC LIVERPOOL FC CHELSEA FC ARSENAL FC BURNLEY FC EVERTON FC LEICESTER CITY FC NEWCASTLE UNITED FC CRYSTAL PALACE FC BOURNEMOUTH WEST HAM UNITED FC WATFORD FC BRIGHTON & HOVE ALBION HUDDERSFIELD TOWN FC SOUTHAMPTON FC WANSEA CITY AFC STOKE CITY FC WEST BROMWICH ALBION
38 38 38 38 38 38 38 38 38 38 38 38 38 38 38 38 38 38 38 38
32 25 23 21 21 19 14 13 12 12 11 11 10 11 9 9 7 8 7 6
4 6 8 12 7 6 12 10 11 8 11 11 12 8 13 10 15 9 12 13
2 7 7 5 10 13 12 15 15 18 16 16 16 19 16 19 16 21 19 19
+79 +40 +38 +46 +24 +23 -3 -14 -4 -8 -10 -16 -20 -20 -20 -30 -19 -28 -33 -25
100 81 77 75 70 63 54 49 47 44 44 44 42 41 40 37 36 33 33 31
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20
BARCELONA ATLÉTICO MADRID REAL MADRID VALENCIA VILLARREAL REAL BETIS SEVILLA GETAFE EIBAR REAL SOCIEDAD GIRONA DEPORTIVO ALAVÉS ESPANYOL CELTA DE VIGO LEVANTE ATHLETIC CLUB LEGANÉS DEPORTIVO LA CORUÑA LAS PALMAS MÁLAGA
37 37 37 37 37 37 37 37 37 37 37 37 37 37 37 37 37 37 37 37
27 23 22 21 18 18 16 14 14 14 13 15 11 12 11 10 11 6 5 5
9 9 9 7 6 6 7 10 8 7 9 2 13 10 13 13 7 11 7 5
1 5 6 9 13 13 14 13 15 16 15 20 13 15 13 14 19 20 25 27
+69 +36 +50 +26 +7 0 -10 +8 -6 +8 -10 -9 -7 -3 -12 -7 -18 -37 -49 -36
90 78 75 70 60 60 55 52 50 49 48 47 46 46 46 43 40 29 22 20
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20
JUVENTUS NAPOLI AS ROMA SS LAZIO INTERNAZIONALE AC MILAN ATALANTA FIORENTINA SAMPDORIA TORINO SASSUOLO GENOA BOLOGNA CHIEVO UDINESE CAGLIARI SPAL 2013 CROTONE HELLAS VERONA BENEVENTO
37 37 37 37 37 37 37 37 37 37 37 37 37 37 37 37 37 37 37 37
29 27 22 21 19 17 16 16 16 12 11 11 11 9 11 10 7 9 7 6
5 7 8 9 12 10 12 9 6 15 10 8 6 10 4 6 14 8 4 3
3 3 7 7 6 10 9 12 15 10 16 18 20 18 22 21 16 20 26 28
+61 +47 +32 +41 +35 +10 +19 +12 -2 +7 -29 -9 -11 -24 -16 -29 -22 -25 -47 -50
92 88 74 72 69 61 60 57 54 51 43 41 39 37 37 36 35 35 25 21
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18
MADURA UNITED PERSIPURA PSM BARITO PUTERA SRIWIJAYA PERSEBAYA SURABAYA PERSIB PERSIJA PERSELA MITRA KUKAR PS TIRA BALI UNITED BHAYANGKARA BORNEO PSMS PERSERU SERUI PSIS SEMARANG AREMA
8 8 7 8 8 8 7 6 8 8 8 8 8 8 8 7 8 7
5 4 4 4 3 3 3 3 2 3 3 2 2 2 3 2 2 1
1 2 1 1 4 3 2 1 4 1 1 3 3 3 0 2 2 2
2 2 2 3 1 2 2 2 2 4 4 3 3 3 5 3 4 4
+6 +2 +4 +2 +1 +2 +3 +3 +1 0 -5 -1 -1 -4 -5 -1 -4 -3
16 14 13 13 13 12 11 10 10 10 10 9 9 9 9 8 8 5
KLASEMEN LIGA SPANYOL
KLASEMEN LIGA ITALIA
KLASEMEN LIGA 1 INDONESIA
Setan Merah
Lempar Handuk INGGRIS.PE- Manchester United memang tidak bisa dibilang tampil buruk di Premier League musim ini. Tim asuhan Jose Mourinho itu berhasil mengakhiri musim di posisi kedua dengan 81 poin dari 25 kemenangan, enam hasil imbang dan tujuh kali kalah. Namun torehan MU tersebut sama sekali tidak berarti dibanding sang juara Manchester City yang berhasil memecahkan banyak rekor. Mulai dari rekor 100 poin terbanyak dalam semusim sampai gol terbanyak. Man City juga mencatat selisih poin terbesar (19) dari peringkat kedua, yang dihuni oleh MU. Selisih poin tersebut membuktikan bahwa musim ini MU tampil inferior di hadapan Man City. Memang benar bahwa head to head keduanya berimbang, MU kalah 1-2 di Old Trafford dan Man City kalah 2-3 di Etihad StaJose Mourinho dium. Tapi secara kualitas permainan, Man City jauh di depan MU, khususnya setelah MU menyerah di Old Trafford. “Melihat permainan Man City di Old Trafford, anda bisa merasakan sensasi di antara fans MU bahwa mereka tidak ingin bertanding melawan Man City, karena Man City akan menghajar mereka,” ungkap Paul Merson kepada skysports. “Pada waktu itu, rasanya pasti seperti mimpi buruk bagi suporter MU, karena menyaksikan tetangga mereka (Man City), yang selalu berada di bayangan MU, dan fans MU selalu menertawakan mereka selama beberapa tahun.” NET
MARSEILLE VS ATLETICO MADRID
Incar Gelar Ketiga PRANCIS.PE- Marseille dan Atletico Madrid akan berhadapan di Parc Olympique Lyonnais dalam partai final Liga Europa 2017/18, Kamis (17/5). Siapa yang akan keluar sebagai juara? Atletico, yang merupakan juara kompetisi ini di edisi 2009/10 dan 2011/12, mengincar gelar yang ketiga. Melihat beberapa statistik yang ada, Atletico pantas lebih diunggulkan. Atletico mengawali langkah di kompetisi Eropa musim ini di fase grup Liga Champions. Atletico tersingkir di fase grup dan terlempar ke babak 32 besar Liga Europa. Perlu diketahui bahwa tiga dari delapan final sebelumnya dime-
nangi oleh klub-klub yang tersingkir dari fase grup Liga Champions, yaitu Atletico pada 2010, Chelsea pada 2013 dan Sevilla pada 2016. Atletico juga punya skuat yang setingkat lebih baik. Pilar utamanya adalah Antoine Griezmann, penyerang Prancis yang sudah mengemas empat gol dan tiga assist di Liga Europa musim ini. Selain itu, beberapa pemain Atletico pun sudah berpengalaman menjuarai kompetisi ini. Vitolo dan Ke-
PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN
MARSEILLE (4-2-3-1) STEVE MANDANDA; JORDAN AMAVI, LUIZ GUSTAVO, ADIL RAMI, HIROKI SAKAI; ANDRE ZAMBO ANGUISSA, MORGAN SANSON; LUCAS OCAMPOS, DIMITRI PAYET, FLORIAN THAUVIN; VALERE GERMAIN. ATLETICO (4-4-2) JAN OBLAK; SIME VRSALJKO, JOSE GIMENEZ, DIEGO GODIN, LUCAS HERNANDEZ; SAUL NIGUEZ, GABI, THOMAS PARTEY, KOKE; ANTOINE GRIEZMANN, DIEGO COSTA.
vin Gameiro pernah menjuarainya tiga musim beruntun bersama Sevilla (2013/14, 2014/15, 2015/16). Filipe Luis, Gabi, Diego Godin, Juanfran, Koke dan Saul sudah memperkuat Atletico ketika jadi juara bersama pelatih Diego Simeone pada musim 2011/12. Fernando Torres meraihnya bersama Chelsea pada musim 2012/13. Sejauh ini, belum ada klub Prancis yang jadi juara di UEFA Cup/Liga Europa. Marseille sendiri pernah dua
HEAD TO HEAD 10-12-2008 MARSEILLE 02-10-2008 ATLETICO
0-0 ATLETICO
29-04-2018 ANGERS
04-05-2018 SALZBURG
(UEL)
1-1 MARSEILLE (LIGUE 1) 2-1 MARSEILLE (UEL)
FOTO HUMAS PEMPROV SUMSEL FOR PALPRES
venue bowling di Jakabaring Sport City, yang akan dipakai pada Asian Games 2018.
di Asia yang seperti diungkapkan oleh Gubernur terbaik di Asia, dengan 40 line berstandar International. Dia berharap ini nantinya akan membawa prestasi untuk atlet Indonesia. “Insya Allah bisa membawa Emas juga. Ya dengan penyelanggaran dengan baik, venue dengan baik. semuanya kita harus jaga sampai selesai tepat pada waktunya,” ucapnya. Selain Gubernur Sumsel Alex Noerdin, Menko PMK Puan Maharani dalam peninjauan ke Venue di JSC ini juga didampingi oleh Sekjen INASGOC, Eris Heryanto, Dirjen Cipta Karya KemenPUPR Sri Hartoyo, Anggota DPR RI dan jajaran SKPD Provinsi Sumsel. RIL
12-05-2018 GUINGAMP
2-1 NICE
(LIGUE 1)
3-3 MARSEILLE (LIGUE 1)
5 PERTANDINGAN TERAKHIR ATLETICO 27-04-2018 ARSENAL
2-0 SALZBURG
BOWLING | Menko PMK Puan Maharani saat menjajal lintasan
“Maksimal nanti ini pada akhir Juni Shooting Range kemudian Bowling, Insya Allah semuanya selesai akhir bulan Juni. Jadi saya juga minta Pak Gubernur untuk bisa menyelesaikan apa yang harus diselesaikan, dan Insya Allah optimis semuanya akhir bulan Juni,”katanya. Asian Games 2018 merupakan pesta olahraga terbesar di Asia yang diikuti oleh 45 Negara. Tentu event ini merupakan kebanggaan bagi Indonesia yang dipercaya sebagai tuan rumah. Oleh karena itu, Puan minta agar semua masyarakat harus tetap mendukung dan mensukseskannya. Dia menilai, bahwa Venue Bowling merupakan terbaik
(UCL)
2-1 MARSEILLE (UCL)
5 PERTANDINGAN TERAKHIR MARSEILLE 27-04-2018 MARSEILLE
ke Liga Champions musim depan, Marseille perlu mengalahkan Atletico di Lyon. Atletico sebaliknya. Atletico berada dalam kondisi ideal menyusul kemenangan 1-0 atas tuan rumah Getafe lewat gol tunggal Koke, yang membuat mereka hampir pasti finis di peringkat 2 La Liga. Jika ada faktor yang bisa merusak kans menang Atletico, maka salah satunya adalah kepastian absennya Simeone di pinggir lapangan. Dia dilarang mendampingi tim dalam empat pertandingan menyusul pengusiran di semifinal leg pertama kontra Arsenal. NET
07-05-2018 MARSEILLE
Puan Maharani Jajal Bowling di JSC PALEMBANG.PE- Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan RI Puan Maharani didampingi Gubernur Sumsel Alex Noerdin meninjau venuevenue Asian Games 2018 di Jakabaring Sport City (JSC), Senin (14/5). Venue -venue tersebut, diantaranya Venue Bowling, Shooting Range, Dayung, Wisma Atlet, dan lainnya. Peninjauan ini dimulai dari Venue Bowling. di venue ini Menko Puan Maharani bahkan sempat mencoba melempar bola Bowling. Setelah itu, Puan Maharani melihat lihat infrastruktur yang merupakan venue terbaik di Asia tersebut. Selanjutnya, Puan Maharani bersama Gubernur Alex Noerdin melanjutkan tinjauannya ke venue Shooting Range. Disana, dirinya kembali melihat langsung lapangan tembak tempat para atlet bertanding pada Asian Games 2018 nanti. “Saya bahkan bangga sekali di arena menembak tadi. Indonesia menunjukkan keberagamannya, Ke-Bhinneka-annya. Ada lapangan menembak yang pemandangannya menunjukkan enam tempat ibadah yang masing-masing berdiri berdampingan. Ini tentu hebat sekali,” kata Menko PMK.
kali masuk final, tapi selalu kalah. Marseille kalah lawan Parma di final 1999 dan Valencia di final 2004. Namun bukan berarti Atletico bakal menang begitu saja. Pasalnya, Marseille besutan Rudi Garcia punya pemain-pemain yang berpotensi membahayakan mereka. Termasuk di antaranya adalah kapten Dimitri Payet, yang merupakan pendulang assist terbanyak (7) di Liga Europa 2017/18. Di laga sebelumnya, Marseille cuma imbang 3-3 melawan tuan rumah Guingamp pada pekan ke-37 Ligue 1. Marseille terancam gagal finis di tiga besar. Jika ingin lolos
1-1 ATLETICO
(UEL)
29-04-2018 ALAVES
0-1 ATLETICO
(LA LIGA)
06-05-2018 ATLETICO
0-2 ESPANYOL
(LA LIGA)
04-05-2018 ATLETICO 12-05-2018 GETAFE
1-0 ARSENAL
0-1 ATLETICO
(UEL)
(LA LIGA)
Tahun Depan ke Madrid? SPANYOL.PE- Belakangan meragukan bahwa Neymar ini, gosip mengenai kepindahan akan meninggalkan PSG Neymar ke Real Madrid gencar pada bursa transfer musim diberitakan oleh banyak media. panas ini. Namun, pria asal Namun bagi pemerhati La Liga, Prancis tersebut meyakini Guillem Balague, kepindahan bahwa sang pemain akan pemain asal Brasil tersebut tak bergabung dengan Los Merakan terjadi hingga musim panas engues tahun depan. tahun depan nanti. “Ada banyak pembicaraan Isu kepindahan Neymar mengenai Neymar dan bagaimulai tersebar kala PSG tersing- mana Real menginginkannya kir di tangan Real Madrid di dari PSG. Real cukup jelas babak delapan besar Liga menginginkan Neymar, tapi Champions beberapa waktu saya tidak yakin itu akan terlalu. Kabarnya, sang jadi musim panas ini. Pesan pemain tidak senang dari PSG sangat jelas: Dia dengan hasil tersebut akan bertahan.” ujar Ballague sehingga memiliki kepada Sky Sports. “Dia terlihat dengkeinginan untuk hengkang dari Les an seragam baru, Parisiens. dan berkata bahwa Real Madrid dirinya tak sabar pun disebutingin mengenasebut sekannya bersama PSG. Ya, mungkin bagai klub ladia sedang berbuhan main-main, tapi dia sepertinya tidak terselanjutnya. tekan untuk pergi Tak hanya musim panas ini, itu, ia juga dikabartapi mungkin mukan akan kemsim panas depan,” bali ke klub lamapungkasnya. nya, Barcelona. Neymar meruNamun sang prepakan salah satu Neymar siden, Josep Maria pemain anyar PSG Bartomeu, medi awal musim ini. Pria berumur 26 nyatakan bahwa klubnya tidak tertahun tersebut ditarik untuk boyong dari Barcememulanglona dengan bandrol kannya. yang cukup besar, Balague yakni mencapai 222 sendiri juta euro. NET
SAMBUNGAN
PALEMBANG EKSPRES RABU, 16 MEI 2018
www. palpres.com
Semangat Baru & Terpercaya
7
InsyaaAllah, .............................................................DARI HALAMAN 1 Pegawai BUMN Modali ..........................................................................DARI HALAMAN 1 Hal ini sesuai hasil Rukyatul Hilal yang dilaksanakan Badan Hisab dan Rukyat Sumsel, dari perwakilan Kanwil Kemenag Sumsel, Masjid Agung Palembang, Nahdlatul Ulama (NU), Muhammadiyah, Pengadilan Tinggi Agama dan Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang di menara Hotel Aryaduta Palembang, Selasa (15/5) petang. Paidol merinci, tepat pukul 17:57:43 WIB, saat terbenam matahari di Palembang. Sesuai dengan petunjuk dari Menteri Agama Republik Indonesia (RI), pihaknya telah melakukan Rukyatul Hilal untuk mendukung penetapan
1 Ramadan 1439 H, dengan berpegangan pada beberapa perhitungan. “Matahari terbenam pada pukul 17:57:58 WIB, ketinggian hilal di Palembang pada sore ini (kemarin, Red) min 0 derajat minus 2 detik dan minus 12 menit di bawah ufuk Mar’i,” beber Paidol. Sementara Azimut matahari imbuh dia, terbenam pada posisi 18 derajat, 52 detik dan 49 menit, di utara titik Barat dan Azimut bulan terbenam di posisi 14 derajat 5 detik 56 menit di utara titik barat. “Saat matahari terbenam, menurut Hisab hilal, masih di bawah ufuk. Maka hilal pada sore ini (kemarin, Red) tidak
mungkin dapat dirukyat (lihat). Oleh karena hilal masih di bawah ufuk, maka awal puasa atau 1 Ramadan 1439 Hijriyah diperkirakan jatuh pada 17 Mei 2018 besok,” jelasnya. Masih menurut Paido, hasil Rukyat tersebut langsung disampaikan kepada Kemenag RI C.q Direktur Urusan Agama Islam dan pembinaan Syari’ah Kemenag RI di Jakarta, untuk menjadi bahan penetapan 1 Ramadan 1439 Hijriyah melalui sidang Itsbat. “Sehingga untuk dapat kita perhatikan sama-sama bawah penetapan 1 Ramadan 1439 Hijriyah tetap menunggu hasil sidang Itsbat,” tutupnya. DYN
Agung Laksono .................................................DARI HALAMAN 1 Pertemuan Agung Laksono dengan Mawardi Yahya (MY) ini mengundang banyak pertanyaan. Mengingat Partai Golkar tidak mendukung MY yang berpasangan dengan Herman Deru. Namun selama ini Agung Laksono memang dikenal dekat dengan MY yang dikenal sebagai politisi senior Partai Golkar di Sumsel. Selain itu menurut info yg berkembang bahwa Agung Laksono sebenarnya lebih setuju Partai Golkar mendukung HDMY daripada pasangan lain. Mengingat berdasarkan hasil semua lembaga survey pasangan HDMY paling berpeluang memenangkan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sumsel 27 Juni 2018 mendatang. “Politisi Partai Golkar itu paling jeli melihat peluang politik. Biasanya mereka akan pecah bila melihat ada potensi calon yang mereka ja-
gokan akan kalah. Lihat saja Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2017 lalu, banyak politisi Golkar, termasuk Pak Jusuf Kalla yang mendukung Anies- Sandy,” ujar pengamat politik Sumsel , Ardiansyah Chaniago. Menurut Ardi, kebiasaan atau habit Partai Golkar adalah berada di kekuasaan. Oleh karena itu, elit-elit Golkar selalu bermanuver agar tetap berada di kekuasaan. Sehingga jika dalam sebuah pilkada kader yang diusung bakal kalah, maka sebagian kader dan elit Golkar akan menyebrang dan memberikan dukungan kepada calon lain yang paling potensial menjadi pemenang. “Jadi yang dilakukan Pak Agung Laksono itu adalah sesuatu yang biasa dalam Golkar. Apalagi MY adalah orang Golkar. Jadi yang dilakukan Pak Agung Laksono
itu sudah melalui kalkulasi politik dan biasanya merupakan strategi Golkar agar tetap berada di kekuasaan. Apalagi hasil Pilgub Sumsel akan berpengaruh terhadap hasil Pemilu dan Pilpres 2019 mendatang,” papar dosen salah satu perguruan tinggi ini. Sementara itu MY enggan berkomentar banyak ditanya seputar pertemuan dengan Agung Laksono t e r s e b u t. “ Na nt i l a h. . nantilah..itu pertemuan biasa saja dengan teman lama,” ujar MY kepada wartawan di kediamannya. Meskipun didesak wartawan, namun MY enggan merinci hasil pertemuannya dengan mantan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) tersebut. “Ai kamu ni nak tahu bae...hehehe,” ujar MY bercanda. RAY
transportasi untuk menyambut Asian Games 2018. Menurut Alex, kereta ringan atau Light Rail Transit (LRT) Sumsel telah siap dan akan segera dilakukan uji coba, begitu pula hydrogen car yang akan membawa atlet dan official berkeliling Jakabaring. “Jakabaring Sport City (JSC) kota olahraga berstandar internasional. Jakabaring sudah terintegrasi dan berada di tengah kota. Jadi, tidak akan ada namanya telat bertanding di JSC,” papar Alex saat diundang sebagai narasumber pada acara Global Forum Asian Games 2018, bertema “2018 Tahun Olahraga, Tahun Politik” dengan focus diskusi “Transportasi Asian Games On Time, On The Track” gelaran Harian Rakyat Merdeka – INASGOC di Ballroom Hotel Atlet Century Park Jakarta Pusat, Selasa (15/5). Acara yang dibuka langsung Wakil Presiden Republik Indonesia (RI), HM Jusuf Kalla tersebut juga menghadirkan narasumber lainnya yakni Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimoeljono, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nachrawi, Ketua INASGOC, Erick Thohir, dan Dirut PT Kereta Api Indonesia, Edi Sukmoro, serta Peneliti Laboratorium Transportasi Unika Soegijapranata Semarang, Djoko Setijowarno. Provinsi Sumatera Selatan lanjut Alex, memiliki JSC, satu satunya komplek olahraga terintegrasi di tengah kota di Indonesia. Sama seperti yang disampaikan sekretaris Kemenpora menurut da Palembang tidak memiliki persoalan lagi untuk transportasi dan rute pertandingan. Selain kesiapan penyelenggaraan venue dan transportasi Alex Noerdin meya-
kini insyaaAllah Sumsel tidak akan terjadi kerusuhan antar etnis dan agama, terlebih lagi dengan isu terorisme yang beredar sekarang. Sementara, dalam sambutannya saat membuka acara Global Forum Asian Games 2018, Wapres Jusuf Kalla yang juga Ketua Dewan Pembina INASGOC mengatakan, ada tiga indikator yang harus dipenuhi agar Indonesia sukses sebagai tuan rumah Asian Games 2018, tiga indikator tersebut adalah infrastruktur, penyelenggaraan dan prestasi. Terutama infrastruktur venue penyelesaian harus sesuai dengan schedule, yang sudah ditentukan. Diapun berharap Juni semua pembangunan akan selesai, terutama di Jakarta dan Palembang. “Dibandingkan Asian Games 1962 dulu semua harus dimulai dari nol, sekarang kita harus menyesuaikan dengan teknologi dan sistem keamanan yang baik,” ujarnya. Masih dikatakan Jusuf Kalla, saat Asian Games, Agustus mendatang diperkirakan akan ada 4 miliar orang yang menonton Asian Games 2018. Di sisi lain Asian Games juga diakuinya dapat memancing banyaknya investasi dan infrastruktur yang masuk ke Indonesia. “Mungkin tidak langsung dirasakan, tetapi nanti pasti banyak manfaatnya untuk Indonesia. Kami mengapresiasi semua pihak yang telah mengupayakan yang terbaik untuk Asian Games,” tambahnya. Selain venue, yang menjadi poin penting adalah transportasi dan penyelenggaraan. Dua hal itu diakuinya adalah sebuah sistem yang rumit, dan harus benar-benar diperhatikan sesuai standarnya. Kemudian selanjutnya adalah prestasi. Menurut Jusuf Kalla, hanya ada dua hal yang membuat bendera Indonesia berkibar di luar
negeri, yaitu saat kedatangan Presiden RI dan saat Atlet memenangkan medali emas. ”Prestasilah yang mengangkat bendera merah putih, walaupun kita mempunyai venue dan sisi penyelenggaraan yang baik, tetapi tanpa prestasi itu bukan apa apa. Setara dengan kedatangan Presiden RI,” jelasnya. Sebagaimana diketahui atlet atlet Indonesia katanya telah dilatih keluar negeri dan mengikuti try out pertandingan guna memberikan yang terbaik untuk Indonesia. Diapun berharap Indonesia bisa menunjukkan prestasi terbaiknya. Terkait kemungkinan aksi teror berefek pada penyelenggaraan Asian Games 2018, Wapres Jusuf Kalla mengharapkan peran masyarakat untuk aktif menjaga keamanan di lingkungan bersama-sama. “Karena orang asing itu sama seperti kita, kalau terjadi sesuatu di Pakistan langsung kita takut masuk Pakistan, padahal mungkin kejadiannya di ujung-ujung utara Pakistan, sama dengan ini Asian Games,” ujarnya. “Di Jakarta-Palembang, yang terjadi ya ada di Jakarta (Depok), yang terjadi kemarin ya di Surabaya, tapi kadang-kadang orang asing tidak tahu membedakannya itu, karena itulah maka kita bersama-sama mengatasi hal tersebut,” lanjut Wapres. Di tempat yang sama Direktur Rakyat Merdeka Group, Iswara Darmayana menyampaikan harapannya agar tahun 2018 ini menjadi tahun olahraga dan tahun politik yang sukses luar biasa menjadikan Indonesia lebih baik dan lebih maju. ”Mengingat transportasi menjadi salah satu poin penting yang perlu diperhatikan menyambut Asian Games 2018. Makanya kita gelar diskusi ini,” ujarnya. BET/RIL
“Mereka kemudian berkumpul menjadi tujuh orang dan didanai atau dimodali oleh salah seorang oknum pegawai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) di Pekanbaru, Riau. Mereka ini mengaku dimodali berangkat ke Jakarta oleh seorang pegawai BUMN,” ujar Zulkarnain, Selasa (15/5). Dari keterangan tersebut lanjut Zulkarnain, pihaknya langsung berkoordinasi dengan kepolisian di Riau untuk mengecek dan mencari fakta. Karena, keterangan yang diberikan oleh terduga teroris tersebut tidak bisa dijadikan fakta melainkan harus ada bukti. “Untuk penangkapan terduga teroris ini belum ada barang bukti yang diamankan. Namun, penangkapan ini dilakukan sebagai upaya pencegahan mengingat Kota Palembang akan menjadi tuan rumah Asian Games. Kami tidak ingin kejadian di Surabaya terjadi di Sumsel terutama di Kota Palembang,” ujarnya. Sebelumnya, dua terduga teroris berhasil diamankan tim Densus 88 dan Direktorat Intelkam Polda Sumsel, Senin (14/5) sekitar pukul 17.00 WIB di kawasan KM 5 Palembang. Kedua pria asal Pekanbaru, Riau ini diketahui berinisial
AH dan HK baru saja tiba di Palembang dengan tujuan Jakarta. “Mereka berangkat dari Riau ada tujuh orang dan akan berangkat ke Jakarta untuk membebaskan jaringan mereka di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat,” sebut Zulkarnain. Dikatakan mantan Kapolda Riau ini, dari hasil pemeriksaan keduanya merupakan jaringan teroris asal Pekanbaru, Riau dan masih satu jaringan dengan pelaku teror yang ada di Surabaya. “Pasca kerusuhan napi teroris di Mako Brimob Depok, mereka berencana menyerang ke sana,” jelasnya. Zulkarnain menambahkan, aksi penyerangan itu akan dilakukan untuk membebaskan napi teroris yang menjalani tahanan. Hanya saja, karena napi yang mengamuk berhasil dikendalikan keduanya memutuskan ke Palembang menyusun strategi. “Pengakuannya seperti itu. Untuk membantu membebaskan para rekannya. Kita masih lakukan pemeriksaan dan pengembangan siapa saja jaringan mereka,” jelasnya. Lanjut orang nomor satu di Polda Sumsel ini, dari keterangan kedua pelaku, me-
reka berangkat dari Riau menggunakan angkutan umum sehari setelah kerusuhan dengan narapidana teroris. Namun begitu tiba di Jakarta, situasi Mako Brimob sudah kondusif sehingga rencana teror dibatalkan. “Tadinya mau berbuat amaliah di Mako Brimob Kelapa Dua, tapi batal. Akhirnya mereka kembali pulang,” ungkap Zulkarnain. Dalam perjalanan menuju Riau, keduanya mampir ke Palembang untuk menemui seorang dosen yang mengajar di salah satu universitas di Palembang. Hanya saja, Zulkarnain enggan menyebutkan identitas dosen yang dimaksud dan tujuan pertemuan itu. “Mereka ditangkap saat naik ojek di Palimo (Palembang), naik motor mau ke rumah dosen itu. Kedua terduga teroris ini berencana mendatangi si dosen untuk berkonsultasi,” imbuh Zulkarnain. Saat ini pihaknya masih melakukan pengembangan terhadap dosen tersebut. Karena belum tentu nama yang disebutkan terduga teroris itu benar. Bahkan, rencananya sore ini pihaknya akan mencari dosen tersebut bersama
terduga teroris. “Kami akan kembangkan apakah ada keterlibatan oknum dosen ini dalam kasus terorisme atau tidak,” ujarnya. Ia juga mengaku telah berkoordinasi dengan Mabes Polri khususnya Densus 88. Karena berdasarkan keterangan dari kedua terduga bahwa keberangkatan mereka untuk beramaliah di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Jakarta, yakni sebanyak tujuh orang dan ditangkap baru dua orang. Meskipun begitu, kedua terduga teroris ini mengaku tidak begitu mengenal kelima rekannnya tersebut hanya saja berada satu pengajian di Pekanbaru, Riau. “Tadi malam (kemarin, Red) saya sudah telponan dengan Kapolri untuk berkoordinasi soal ini,” ujarnya. Ia menambahkan, sekali lagi penangkapan kedua terduga teroris ini sebagai upaya pencegahan agar tidak terjadi seperti yang di Surabaya. Mengingat, Sumsel khususnya Kota Palembang akan menjadi tuan rumah Asian Games. “Jangan sampai sel-sel tidur menjadi aktif dan merusak suasana kondusif di Palembang,” tutupnya. JAN
Dodi-Giri Bakal Pacu ..................................................................................DARI HALAMAN 1 “Untuk menyiapkan civitas akademika yang handal dan berkompeten tentu riset harus terus dipacu baik di kalangan mahasiswa maupun dosen,” ungkap Dodi di hadapan ratusan mahasiswa Unpal, Sabtu (12/5). Menurut alumni Universite Libre de Bruxelles, Belgia ini, upaya yang dilakukan
untuk memacu riset dosen dan mahasiswa bisa dengan peningkatan sarana prasarana kampus dan kelengkapan laboratorium. “Banyak hal yang bisa diperoleh kalau riset dosen dan mahasiswa terus digalakkan,” tuturnya. Kandidat Doktor Ilmu Ad-
ministrasi Publik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Padjadjaran (Unpad) ini juga menambahkan, upaya yang dilakukan tersebut juga merupakan bagian dari peningkatan kualitas sekolah gratis. “Jadi nantinya tidak hanya fokus dengan sekolah gratis
saja, peningkatan riset ini juga menjadi bagian peningkatan mutu kuliah gratis,” tegasnya. Pada kesempatan tersebut juga dihadiri Rektor Unpal, Zulkifli S Mukti SH MH serta staf, dosen, dan ratusan mahasiswa Universitas Palembang. ARZ
Alex Jamin Tak ...................................................DARI HALAMAN 1 Ishak Mekki Ingin ..............................................................................................DARI HALAMAN 1
Musa Jual Senpi “Harga senpi yang dijual tersangka untuk 1 unit mencapai Rp2,5 juta, setelah dipesan tersangka juga mengantarkan pistol tersebut ketempat lokasi pemesan,” paparnya Selain mengamankan
tersangka dan barang bukti senpi rakitan, petugas juga menyita uang tunai sebanyak 7 lembar uang senilai Rp50 ribu. Diduga uang tersebut hasil sisa transaksi menjual senpi. “Guna kepentingan peny-
Gorok Leher Istri Sekarang tersangka sudah berada di Mapolsek Madang Suku II. “Memang benar tersangka ini menderita penyakit gangguan jiwa tapi kambuh-kambuhan mungkin saat kejadian penyakitnya sedang kambuh,” ujarnya. Sementara itu, Kades Ra-
.....................................DARI HALAMAN 8 elidikan tersangka kita jebloskan ke sel mapolres Muara Enim, untuk sementara tersangka dikenakan Pasal 1 ayat 1 UU darurat no 12 tahun 1951 dengan ancaman 20 tahun penjara,” pungkasnya. AFU
.................................DARI HALAMAN 8
suan Baru Busroni mengatakan sejak lima tahun tersangka mengalami gangguan jiwa dan sudah sering berobat. Selama ini kehidupan rumah tangga korban dan tersangka cukup harmonis bahkan sudah dikaruniai tiga orang anak. Karena itu sebagai pimpinan
desa dia sangat terkejut dan tidak mengangka akan terjadinya tragedi ini. “Selama ini keluarga sudah berusaha mengobati tersangka namun belum sembuh, kehidupan rumah tangga dan korban harmonis,” ungkapnya. MAN
Hal ini menurut Agusta tampak dari protes warga di media sosial yang mempermasalahkan pengumpulan massa dengan dalih sosialisasi Asian Games. Selain Agusta, lebih jauh kuasa hukum pasangan Herman Deru dan Mawardi Yahya (HDMY), Dhaby Gumayra mengatakan hal yang senada. Dhaby menerangkan, tim kuasa hukum HDMY telah melaporkannya ke Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu), namun belum diketahui kelanjutannya. Menanggapi itu, Calon Gubernur (Cagub) Sumsel nomor urut 3, Ishak Mekki meminta agar sosialisasi Asian Games
bebas dari kepentingan politik. Apapun motifnya, kapan pun waktunya, siapapun sasarannya, janganlah Asian Games yang menjadi momen pemersatu olahraga yang adil, menjadi sarana kepentingan sekelompok untuk meraih kuasa dengan cara – cara yang kurang elegan. “Saya mengharapkan semua calon dapat menjunjung tinggi etika demokrasi. Artinya dapat mengukur diri apakah dirinya mempolitisir sosialisasi Asian Games atau tidak. Etika ini berlaku untuk semua, termasuk saya,” ujar Ishak, Senin (14/5). Jika semua pasangan calon ini sudah memahami etika politik, tentunya juga kita
bersama – sama menginginkan penegakan hukum secara adil dan konsokuen, jika memang ada pelanggaran yang mempolitisir sosialisasi Asian Games. Pengawas Pemilu seperti Bawaslu atau Panwaslu serta aparat keamanan harus bertindak sesuai dengan prosedur dan aturan yang berlaku. “Artinya harus diproses terlebih dahulu, jika ada laporan yang masuk. Kalau tidak terbukti, jangan dicari – cari alasannya agar ada kesalahan dalam sosialisasi kampanye Asian Games, namun jika terbukti bersalah, silakan tindak tegas,” tegas Ishak. Sikap menjunjung tinggi
etika dan mengikuti aturan yang berlaku dalam Pilkada serentak di Sumsel ini, menurut mantan Bupati Ogan Komering Ilir (OKI) dua periode tersebut, turut menjaga kondusifitas pelaksanaan Asian Games nanti. Artinya masyarakat Sumsel akan bersatu dan bersama–sama mensukseskan Asian Games dalam iklim demokrasi atau Pilkada yang bersih dan sehat. “Saya yakin masyarakat Sumsel tidak mau ada preseden buruk di momentum pilkada serentak dan Asian Games kali ini. Mari kita taati aturan dan bersatu padu mensukseskan kedua momen ini,” pungkas Ishak. ARZ
Bahan Pokok Dipastikan .....................................................................DARI HALAMAN 1 “Namun untuk pemilik rumahnya belum tentu terkait aksi teror. Masih kami kembangkan dan selidiki,” terangnya. Informasi yang dihimpun, rumah berukuran 4x8 tersebut merupakan milik Rahman Saleh (41), seorang penjual tanaman hias. Dalam penggeledahan itu, polisi menyita beberapa buku dan tabung gas elpiji dari dalam rumah tersebut. Rumah semi permanen yang konstruksinya 100 persen merupakan kayu tersebut sudah bobrok dan tak layak dihuni. Bangunan berlantai tanah itu tampak berantakan, tak terurus, berdebu, dan banyak lubang di atapnya. Bangunan terdiri dari dua ruangan yang diberi sekat. Ketika masuk dari pintu depan,
terdapat ruang depan berukuran 2x3 meter yang sepertinya difungsikan untuk ruangan santai serta sedikit ruang menjorok yang difungsikan sebagai dapur. Masuk ke dalam pintu, terdapat dua ruangan lagi. Yang pertama berukuran 2x2 yang difungsikan sebagai kamar tidur. Terdapat kasur per yang ditegakkan. Lalu ruangan lainnya berfungsi sebagai ruang keluarga sekaligus kamar mandi yang sekatnya sudah tidak ada lagi. Di dalam ruang keluarga tersebut banyak barang berserakan. Di antaranya terdapat lemari berisikan banyak baju gamis, bukubuku, telepon kabel rumah yang tak berfungsi lagi, serta serakan kertas. Di antaranya terdapat buku-bu-
ku bacaan dan beberapa sertifikat serta akta kelahiran milik Rahman Saleh. Lalu di atas meja berwarna coklat, terdapat selembar kertas HVS dan pensil kayu yang tergeletak. Di kertas tersebut terdapat dua baris kalimat yang berbunyi “Jangan menghakimi yang tak kau ketahui. Jangan mencintai yang tak kau percayai”. Di samping kertas terdapat peci putih. Sementara di halaman rumah tersebut, nampak banyak tanaman hias dan bunga yang dipajang untuk dijual. Namun terlihat tidak terawat. Berbagai macam jenis tanaman hias berada di sana yang menjalar liar. Taufik (42), sekuriti perumahan RBO yang berada di samping rumah Rahman Sa-
leh mengatakan, dalam kesehariannya Rahman Saleh dikenal sebagai ustadz dan sering mengisi ceramah di komplek itu. Tak jarang Rahman menjadi imam di Masjid Daarul Mutaqin PHDM, yang berada tepat di seberang rumah Rahman. “Tadi ada Polisi datang satu mobil, ada yang berseragam ada tidak. Tadi dari rumah saya lihat bawa seekor ayam dan elpiji. Pak Rahman itu sering mengisi ceramah kalau lagi diundang,” kata Taufik. Taufik mengaku tidak ada hal yang mencurigakan selama Rahman berbaur dengan warga. Rahman diketahui mempunyai dua orang anak, perempuan dan laki-laki. Namun Taufik, tak mengetahui nama dari istri tetangganya tersebut. JAN
Harnojoyo Didoakan Pimpin ......................................................DARI HALAMAN 1 kepada seluruh srikandi serta paguyuban taksi berbasis online yang ada di kota Palembang. Bertempat di kediaman pribadi H Harnojoyo, ratusan driver taksi online yang ada di Kota Palembang hadir dan berkumpul guna melaksanakan syukuran serta silaturahmi. Ketua Srikandi Taksi Online, Erma Wangi, dalam sambutannya mengungkapkan
rasa syukur serta terima kasih kepada Bapak H Harnojoyo karena telah memfasilitasi kegiatan syukuran mereka. “Alhamdulillah Srikandi Taksi Online telah memasuki usia 1 tahun, keberadaan kami cukup eksis di kota Palembang, kami ucaokan terimakasih kepada Bapak Harnojoyo dan Ibu Fitrianti Agustinda yang telah memberi fasilitas kegiatan syukuran kami,” ujar Erma be-
Togok Sudah Rencanakan Pada rekonstruksi ke sembilan, korban pulang ke rumah dan masuk ke dalam kamar yang sudah diintip oleh tersangka. Kemudian tersangka langsung memukul bahu korban dengan menggunakan kayu yang sudah dibawa oleh tersangka. Mendapat pukulan dari tersangka, korban mencoba melawan dan mendorong tersangka hingga kelingking jari korban terjepit pintu. Ke-
mudian tersangka mengambil parang dari dapur. Pada rekonstruksi ke tiga belas, tersangka langsung membacok korban dan mengenai tangan kanan korban hingga nyaris putus. Melihat korban masih melakukan perlawanan, tersangka pun langsung memukul dengan menggunakan kayu mengenai pipi sebelah kiri hingga robek dan gigi korban patah. Pada rekonstruksi ke lima
berapa waktu lalu. Dia bersama puluhan driver lainnya pun berharap kedepan H Harnojoyo dan Fitrianti Agustinda tetap memimpin Palembang. “Sosok Pak Harno dan Ibu Fitri sosok yang sangat tepat memimpin kota Palembang, karena telah terbukti Palembang semakin maju di bawah kepemimoinan beliau,” katanya. Apalagi, lanjut Erma, pasangan calon (Paslon) ini me-
menuhi keterwakilan perempuan. “Satu-satunya calon perempuan, kami yakin bisa membawa aspirasi perempuan nantinya,” kata dia lagi. Sementara itu, Harnojoyo berharap, di usia 1 tahun ini, Srikandi Taksi Online terus berjaya dan eksis. “Selamat HUT untuk Srikandi Taksi Online, semakin jaya dan eksis mewarnai dunia transportasi di Palembang,” ucapnya. DYN
.............................................DARI HALAMAN 8 belas, korban masih melakukan perlawanan sehingga tersangka memukul korban secara membabi buta dengan menggunakan kayu balok kayu ke arah tubuh korban mengenai kepala, kening, dan leher. Melihat korban sudah tak berdaya, tersangka pun langsung mengambil dompet korban yang berisikan uang tunai sebesar Rp 1,4 juta, kartu ATM BRI, satu KTP
milik korban, satu buah kartu berobat dan satu buah kartu prabayar listrik. Tak hanya sampai di situ saja, korban pun langsung membuka lemari baju korban dan mengambil buku tabungan korban, satu buah cincin dan kalung. Kemudian tersangka langsung mengambil jaket milik korban yang digantungkan di tiang rumah sambil membawa kabur sepeda motor. JAN
MODUS KRIMINAL
PALEMBANG EKSPRES
RABU, 16 MEI 2018
8
www. palpres.com
Semangat Baru & Terpercaya
TELEPON PENTING
Polda Sumsel
:
Polresta Sms Online Polresta SPK Polresta Polsek IB I Polsek IB II Polsek IT I Polsek IT II Polsek SU I Polsek SU II
: : : : : : : : :
(0711) 360404/ (0711) 310264 (0711) 513334, 081368677888 (0711) 510455 (0711) 353014 (0711) 352973 (0711) 351607 (0711) 713344 (0711) 510128 (0711) 510096
Polsek S Gerong
:
Polsek Sako Polsek Gandus Polsek Sukarami Polsek Kemuning KPPP Boombaru Pos Laka Pakjo Kodim 0418 Denpom 2/4
: : : : : : : :
(0711) 596333/ (0711) 598144/ (0711) 598145 (0711) 820062 (0711) 7365855 (0711) 411585 (0711) 7300930 (0711) 712386 (0711) 7920902 (0711) 351637 (0711) 351843/
LBH Palembang E-mail Posbakum Ikadin Palembang
(0711) 374836 : 0711 356153 : lbhplg@yahoo.com
: 0811711830/ (0711) 7081830/ 08197830830 Pemadam Kebakaran : (0711) 312011 PDAM Palembang : (0711) 355222 PLN : (0711) 356911 (0711) 358355 RSMH Palembang\
(Sentral) RS Charitas RSI Siti Khadijah RS AK Gani RS Muhammadiyah RS Myria RS Ernaldi Bahar Informasi Telepon Layanan Telegram SLI Pengakuran Jam
: : : : : : : : : : :
(0711) 354088 (0711) 350827 (0711) 311884 (0711) 354691 (0711) 513144 (0711) 411610 (0711) 410354 108 165 100 103
Gangguan Telepon Ambulance Bandara SMB II Informasi SMB II Vip Room SMB II Lanud STA Kertapati
: : : : : : :
ULPK BBPOM Plg Perusahaan Gas Negara
:
117 118 (0711) 411778 (0711) 413695 (0711) 410159 (0711) 410376 (0711) 515555/ (0711) 510201 (0711) 371463
:
(0711) 717950
Gorok Leher Istri Hingga Tewas MARTAPURA, PE – Warga Desa Rasuan Baru, Kecamatan Madang Suku II Kabupaten OKU Timur mendadak gempar, sekitar pukul 09.00 WIB, Selasa (15/5). Salah seorang warga bernama Fahmi binti Mansyuri (36) tega
menggorok leher istrinya Siti Sunarti (35) hingga tewas. Informasinya, tersangka Fahmi ini mengalami gangguan kejiwaan. Kejadian pembunuhan ini berawal dari masalah keluarga. Korban secara tiba-tiba
langsung menyerang dan menggorok leher istri dengan pisau dapur hingga terjatuh di lantai kamar mandi. Kapolres OKU Timur ,AKBP Erlin Tangjaya melalui Kasat Reskrim AKP Faisal P Manalu didampingi Kanit Pidum Ipda
Alimin mengaku masih mendalami kasus pembunuhan sadis tersebut. Hingga kini pihaknya masih melakukan pemeriksaan kepada tersangka. “Kita sedang melakukan pemeriksaan terhadap tersangka dan meminta kete-
rangan saksi-saksi. Namun saat kita Tanya dengan keluarga, tersangka memang mengidap gangguan jiwa yang sewaktu-waktu bisa kumat. Kita masih belum bisa menyatakan tersangka menderita penyakit gangguan jiwa
karena kita butuh data pendukung,” tegasnya. Terpisah, Camat Madang Suku II Zulkifli membenarkan jika tersangka memiliki riwayat gangguan jiwa tapi hanya sewaktu-waktu kambuh. Bersambung ke HAL 7
Togok Sudah Rencanakan Habisi Nyawa Bambang
FOTO JANTA PALPRES
IDENTIFIKASI | Petugas kepolisian mengidentifikasi jasad penjaga malam Pasar Sako yang ditusuk oleh orang tidak dikenal saat berada di Jalan Musi Raya, Kelurahan Sialang, Kecamatan Sako Selasa (15/5).
Sempat Sebut Nama Terduga Pelaku PENJAGA MALAM PASAR SAKO TEWAS DITUSUK
PALEMBANG, PE - Naas dialami M Raya alias Aan (37) warga Jalan Letnan Simanjuntak, Kelurahan Pahlawan, Kecamatan Kemuning, Palembang. Bapak tiga anak ini tewas usai pinggang sebelah kanannya ditusuk Orang Tak Dikenal di Jalan Musi Raya, Kelurahan Sialang, Kecamatan Sako Selasa (15/5) sekitar pukul 07 00 WIB. Informasi yang dihimpun, korban yang seharihari berprofesi sebagai penjaga malam di Pasar Sako baru saja mengantar istrinya ke kantor dengan mengendarai sepeda motor. Setelah mengantar istrinya korban menuju ke Perumnas Sako untuk menemui temannya yang ada di Perumnas. “Ketika melintasi Jalan Musi Raya, arah Jalan Celentang, korban ditusuk satu liang oleh pelaku yang juga mengendarai sepeda motor dari belakang. Tusukannya mengenai pinggang sebelah kanan,” ujar Kapolsek Sako Kompol Ahmad Firdaus saat berada di kamar jenazah Rumah Sakit Bhayangkara Palembang, Selasa (15/5). Meskipun sempat dilarikan ke Rumah Sakit Pusri, namun nyawa korban tidak dapat diselamatkan karena kehabisan darah. Untuk motif penusukan sendiri masih didalami. Sebab sebelum meninggal korban sempat menyebut nama pelaku dan satu orang terduga pelaku sudah diamankan. “Satu orang sudah kami amankan untuk dimintai keterangannya,” ujarnya. Sementara itu, Beni (52) kakak kandung korban mengatakan, adiknya ditusuk orang saat hendak pulang dari kerja sebagai penjaga malam dipasar Sako, dengan mengendarai sepeda motor lalu dihadang orang. Saat itulah pelaku menusuk pinggang sebelah kanan sewaktu dilarikan ke rumah sakit pisau masih menancap di pinggang korban. “Pelaku lima orang menggunakan mobil dua turun dari dalam mobil langsung menusuk korban. Setelah menusuk pelaku berlari ke arah pasar Multi Wahana. Ini berdasarkan cerita dari teman adik saya karena sebelum meninggal korban sempat minta tolong dan menyebut nama pelaku yang dia ketahui,” tukasnya. JAN
PALEMBANG, PE – Petugas Satreskrim Unit Pidana Umum (Pidum) Polresta Palembang melakukan rekonstruksi pembunuhan terhadap korban Bambang Supriyanto di Jalan Mataram Kelurahan Talang Jambe Kecamatan Sukarami Palembang. Rabu (28/5) lalu. Dalam rekonstruksi tersebut, tersangka Paku Maulana alias Togok sudah merencanakan aksi pembunuhan tersebut. Rekonstruksi sendiri digelar di halaman belakang parkir Mapolresta Palembang, Selasa (15/5). Setidaknya ada 30 adegan dengan peran korban digantikan oleh salah satu petugas. Dalam rekonstruksi pertama tersangka terlihat datang ke rumah Bambang (korban, red) pada pukul 05.00 WIB dengan menggunakan ojek. Setelah sampai di rumah korban, tersangka langsung bersembunyi di kebun sawit. Melihat korban pergi dengan menggunakan sepeda motornya, tersangka masuk ke dalam rumah korban dengan memecahkan kaca jendela dapur rumah korban dan bersembunyi di dalam kamar. Di sana sudah ada kayu dan senjata tajam (sajam) jenis parang. Bersambung ke HAL 7
FOTO JANTA PALPRES
REKONSTRUKSI | Tersangka Paku Maulana alias Togok memperagakan upaya pembunuhan terhadap korban Bambang Supriyanto dalam Rekonstruksi yang digelar di halaman belakang parkir Mapolresta Palembang, Selasa (15/5).
Musa Jual Senpi ke Petugas MUARA ENIM, PE - Kepolisian Resort Muara Enim kembali berhasil membongkar praktik jual beli senjata api (senpi) rakitan secara ilegal. Pelakunya bernama Muzakir alias Musa (31) warga Dusun II, Desa Berugo, Kecamatan Belimbing, Muara Enim. Dia ditangkap petugas saat hendak melakukan transaksi menjual senpi, Senin (14/5) sekitar pukul 21.00 Wib. Tersangka yang diketahui sudah lama menggeluti bisnis senpi ilegal ditangkap usai dijebak petugas yang menyamar sebagai pembeli. Tersangka masuk perangkap saat hendak mengantarkan senpi yang dipesan petugas di daerah Simpang Belimbing di Jalan Lintas Belimbing Pendopo, Desa Teluk Lubuk Kecamatan Belimbing Kabupaten Muara Enim. Kapolres Muara Enim AKBP Afner Juwono melalui Kasat Reskrim AKP Wilian Harbensyah mengatakan penangkapan tersebut dia-
wali dari informasi masyarakat. Selanjutnya petugas menyamar sebagai pembeli untuk menjebak kemudian menangkap pelaku. “Petugas memasan senpi kepada tersangka untuk diantarkan ke lokasi,
belum sampai kesana diperjalanan sepeda motor yang ditumpangi tersangka kami cegat dan ditemukan senpi rakitan laras pendek beserta 4 butir amunisi,” kata AKP Wilian. Wilian mengungkapkan, tersangka merupakan pemain lama. Ia kerap
menjual senpi kepada masyarakat sesuai pesanan. Bersambung ke HAL 7
DIAMANKAN | Tersangka
Musa diamankan bersama barang bukti berupa senpi rakitan beserta amunisi.
ABG Nyaris
Diperkosa Kenalan PALEMBANG, PE - Na- dalam rumah, waktu saya sib beruntung masih men- lagi main ponsel tiba-tiba ghinggapi anak baru gede dirampas dan dipaksa masuk (ABG) berinisil SD (20) ke dalam kamar. Dia mengwarga Jalan Tombak Kelu- gerayangi karena saya berahan 20 Ilir rontak dia Kecamatan, (pelaku-red) Kemuning Pamembenturkan lembang. Dia kepala saya ke nyaris menjadi dinding hingga korban pemer- Dia menggerayangi bibir dan gigi karena saya bawah saya ronkosaan dari AR (25) pria yang tok dan bahu berontak dia baru dikenalnya. terasa sakit,” (pelaku-red) Atas kejadian ujarnya. membenturkan ini, korban melBeruntung, kepala saya ke apor ke Sentra dinding hingga bibir lanjutnya, kaPelayanan Terrena mencoba dan gigi bawah padu Kepolisian melawan saya rontok dan (SPKT) Polresta akhirnya ia bahu terasa sakit,” Palembang, Selepas dari pellasa (15/5). ukan korban SD, KORBAN Berdasarkan dan berhasil informasi dihimkabur untuk pun, percobaan pemerko- menyelamatkan diri. “Saya saan bermula pada Senin langsung kabur dan (14/5) malam sekitar pukul mengadu ke ibu saya. Saya 21.00 WIB. Saat itu, pelaku tak terima dengan permenjemput korban di ru- buatannya,” katanya. mahnya dengan sepeda Sementara itu, Kasat motor dengan tujuan ber- Reskrim Polresta Palembang jalan-jalan. Namun, setelah Kompol Yon Edi Winara, itu sepeda motor diarahkan SIk, SH, MH melalui Kasubmenuju kawasan Jalan A ag Humas AKP Andi HaYani Lorong H Umar ke arah ryadi, SH membenarkan sebuah bedeng yang diketahui pihaknya telah menerima ditempati teman pelaku. laporan korban dan akan “Saya disuruh masuk ditindaklanjuti. JAN
FOTO FUAD PALPRES
INFO MARKETING SILVI 0852 68365300 | ELLA 0813 77909877 | KADIR 0812 7384213
RABU, 16 MEI 2018 / 30 SYA’BAN 1439 H
HALAMAN 9
Jaringan XL Siap Hadapi Puasa dan Lebaran TANJUNG PINANG, PE - Menghadapi bulan Ramadan 1439 Hijriyah, PT XL Axiata, Tbk (XL Axiata) sejak jauh-jauh hari mempersiapkan jaringannya, agar bisa menghadapi kemungkinan lonjakan traffic selama bulan puasa tersebut, agar tradisi silaturahmi masyarakat tetap lancar di kedua momen spesial tersebut. Sejumlah langkah mengkondisikan jaringan sudah dilakukan oleh tim jaringan XL Axiata, dengan menyesuaikan pada trend penggunaan jenis-jenis layanan Terutama layanan data, tradisi mudik dan pergerakan pelanggan selama liburan panjang Lebaran, serta tersedianya infra struktur jalan tol baru yang sudah akan bisa dimanfaatkan masyarakat selama libur Lebaran. Direktur Teknologi XL Axiata, Yessie D Yosetya mengatakan, pihaknya memprediksi, tahun ini traffic semua layanan kemungkinan akan meningkat, dengan traffic data kembali akan naik paling tinggi antara 20-30% dibandingkan hari-hari biasa. “Akses pada layanan streaming kemungkinan akan mengalami kenaikan yang signifikan, baik untuk streaming video maupun musik. Untuk itu kami harus menyiapkan jaringan sebaik mungkin, antara lain dengan meningkatkan kapasitas baik di Jaringan Core, Transmisi, juga kapasitas Radio di jalur mudik,” kata Yessie, beberapa waktu lalu. Yessi menambahkan, pada jaringan core, penam-
bahan kapasitas telah dimungkinkan dengan telah diimplementasikannya teknologi Network Function Virtualization yang memiliki skalabilitas tinggi dalam pengembangan jaringan. Untuk Lebaran 2018 penambahan kapasitas jaringan core terutama difokuskan pada area Denpasar dan Medan. Sementara itu penambahan kapasitas jaringan radio pada jalur dan area tujuan mudik dilakukan dengan antara lain menempatkan 49 MBTS. Penambahan kapasitas pada sekitar 4000 BTS eksisting dan penambahan sekitar 8500 BTS baru di jalur mudik, tujuan mudik dan tempat wisata yang ramai dikunjungi saat Lebaran. Penambahan kapasitas transmisi dilakukan dengan meningkatkan kapasitas upstream internet menjadi 1.000 Gbps atau 3x lipat, dibandingkan kapasitas pada lebaran 2017. Selain itu, juga dilakukan peningkatan kapasitas pada transmisi backbone antar pulau sebesar 460G. Selanjutnya, juga dilakukan optimisasi dan rebalancing jaringan yang dilakukan secara digital di titik kumpul atau hotspot Lebaran, seperti antara lain tempat keberangkatan atau kedatangan pemudik dan tempat tujuan wisata, hingga mencapai total 344 titik lokasi. Persiapan lainnya yang sudah dilakukan adalah memastikan kualitas jaringan di sepanjang jalur-jalur utama mudik, baik di Jawa,
Sumatera, Kalimantan dan juga Sulawesi. Aktivitas ini dilakukan dengan uji jaringan atau drive test menggunakan perangkat pengukur kualitas jaringgan TEMS dan Probe untuk melakukan pengukuran cakupan dan kualitas jaringan suara maupun data yang lebih akurat.
Perangkat yang sama juga dipakai oleh regulator dalam melakukan uji jaringan semua operator. “XL Axiata memastikan, sebagian besar jalur mudik utama telah terlayani dengan jaringan data berkualitas 4G LTE. Di sepanjang Pulau Jawa, lebih dari 96% jalur mudik utama telah terlaya-
ni oleh jaringan 4G LTE untuk jalan raya, sedangkan untuk jalur kereta api Jakarta-Surabaya, jaringan 4G LTE telah mencapai lebih dari 90%. Sementara itu di luar Jawa, lebih dari 94% jalur mudik utama di Sumatera dan 66% di Kalimantan telah tercover oleh jaringan 4G LTE,” jelas Yessie.
Tahun ini, lebih dari 97% area pada sepanjang tol dari Jakarta hingga Surabaya, sudah terlayani dengan jaringan 4G LTE. Sementara itu untuk jalan raya non tol pantai utara Jawa dari Jakarta hingga Surabaya telah ter-cover layanan 4G LTE hingga sekitar 95%, dan jalur non-tol Pantai Selatan men-
capai sekitar 90%. Traffic layanan data diperkirakan akan kembali mendominasi kenaikan traffic sepanjang Ramadan dan libur Lebaran. Pada periode Ramadan-Lebaran tahun 2017 lalu, total traffic data mencapai 3.700 TB, sementara itu traffic di hari biasa 2018 telah mencapai 6.055 TB. Untuk traffic data Ramadan dan Lebaran 2018 nanti, diprediksi akan meningkat sebesar 20-30%. Beberapa faktor mempengaruhi terus meningkatnya trafik data ini dari tahun ke tahun. “XL Axiata memprediksi, layanan streaming video dan musik akan mengalami kenaikan traffic tertinggi. Hal ini berdasarkan data distribusi penggunaan layanan data oleh pelanggan, dimana layanan streaming memang menjadi layanan yang paling dominan, yaitu sekitar 48%,” bebernya. Penggunaan data berikutnya secara berurutan adalah web browsing 16%, media sosial 14%, instant messaging 9%, storage sharing 5%, dan VoIP 2%. Layanan VoIP akan banyak dipakai untuk menggantikan layanan voice atau telepon, dan instant messaging menjadi pengganti SMS untuk berkirim pesan atau ucapan. Kedua layanan itu akan banyak dipakai untuk mengirimkan ucapan Ramadan dan Lebaran. Selain itu, di masa mudik dan liburan panjang Lebaran, akses ke layanan peta atau rute jalan seperti Waze dan Google Map s ju ga m e nga l a m i peningkatan. AFA
Meskipun terjangkau, smartphone yang satu ini sudah menggunakan sistem operasi Android 8.0 Oreo yang dilengkapi dengan antarmuka ZenUI 5 terbaru. “Dengan Full View display dan stamina yang cukup serta pengalaman menikmati film di layar yang terasa lebih luas dan warna lebih cerah, ZenFone Live L1 sangat co-
cok untuk pengguna generasi muda yang sangat dinamis,” tandas Galip. Sementara itu, Zhang Li, Presiden Direktur JD.ID menuturkan, setelah meluncurkan kampanye #DijaminOri yang menonjolkan kualitas barang, pihaknya berkeinginan menarik kepercayaan masyarakat dengan cara menyajikan proses
pengiriman yang cepat. “Inilah alasan kami untuk mendirikan gudang di Jakarta, Surabaya, Pontianak, Medan dan Makassar. Kota-kota tersebut memiliki posisi geografis strategis sebagai pusat pengiriman barang, termasuk ASUS ZenFone Live L1 ini,” ucap Zhang Li. ARZ/RIL
tangan pengguna. “Setelah menghadirkan produk yang terjangkau, distribusi produknya juga harus sangat mudah. Salah satu caranya adalah menyediakannya secara online via JD.ID,” tambah Galip.
Dengan ZenFone Live L1, ASUS fokus pada pengguna generasi muda yang banyak melakukan aktivitas terkait hiburan multimedia. “Pengguna yang gemar menonton film, belanja online atau memutar musik secara non stop akan sangat terbantu oleh hadirnya perangkat yang satu ini,” sebut Galip. Dengan layar lebar, yakni dimensi 5,5 inci namun dalam body smartphone ukuran 5 inci, ia sudah menggunakan layar Full View 18:9 resolusi HD+ 1440x720 serta diperkuat baterai berkapasitas 3.000mAh. Baterai berkapasitas besar tersebut sanggup memasok daya untuk memutar hingga 9 film, browsing web hingga 18 jam, atau memutar musik hingga 4 hari non stop sebelum kehabisan energi.
FOTO : YUDI / PALPRES
KESIAPAN | Di hadapan sejumlah wartawan se-Sumatera belum lama ini, Direktur Teknologi XL Axiata, Yessie D Yosetya memaparkan kesiapan pihaknya menghadapi kemungkinan lonjakan traffic selama bulan Ramadan tahun ini.
ASUS Gandeng JD.ID Pasarkan ZenFone Live L1 JAKARTA, PE – Sebagai bukti keseriusan dalam meningkatkan eksistensi di pasar smartphone, ASUS menambah mitra strategis untuk menyebarkan perangkat komunikasi nirkabel terbarunya. Jika sebelumnya pada seri ZenFone Max Pro M1 ASUS menunjuk Lazada sebagai partner eksklusif. Nah, menyambut hadirnya ZenFone Live L1, ASUS Indonesia menunjuk JD.ID untuk menangani penjualan online. Di Indonesia, ZenFone Live L1 akan diresmikan pada 17 Mei mendatang dalam ajang #Backto5 #BacktoLive. Setelah itu ia akan hadir secara flash sale di JD.ID pada 21 Mei dan 31 Mei 2018 pukul 11 siang. Setelah masa flash sale, ia akan tersedia secara ekslusif pula di JD.ID untuk seluruh pengguna, di manapun ia berada. “Penunjukan JD.ID sebagai partner merupakan langkah selanjutnya dari ASUS untuk memudahkan pengguna mendapatkan perangkat terbaru yang kita pasarkan. ZenFone Live L1, smartphone terbaru ASUS yang segera kita hadirkan, akan sangat terjangkau bagi seluruh pengguna di seluruh penjuru Nusantara,” sebut Galip Fu, Country Marketing Manager ASUS Indonesia.
ASUS menyadari, imbuh Galip, Indonesia merupakan negara yang sangat luas dan terdiri dari 17 ribu lebih pulau. Jaringan distribusi konvensional membutuhkan waktu agar produk yang dirilis sampai ke
PERBANKAN
PALEMBANG EKSPRES
RABU, 16 MEI 2018
10 www. palpres.com
Semangat Baru & Terpercaya
GPN Buat Bank Lebih Efisien
PALEMBANG, PE- Bank Indonesia (BI) mencatat jumlah pemegang kartu debit secara Nasional terus meningkat dari tahun ke tahun. Data teranyar, dalam satu pekan kemarin, lebih dari 170 juta keping kartu debit diterbitkan. “Jumlah kartu debit minggu lalu 170 juta keping sekarang sudah 177 juta keping,” ujar Rudy Khairudin, Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Sumatra Selatan (Sumsel), Selasa (15/5). Dirinya menuturkan, dengan adanya pemegang kartu debit yang terus meningkat tersebut, BI menggagas pembentukan Gerbang Pembayaran Nasional (GPN). Kehadiran GPN sebagai bukti Indonesia memiliki kemampuan mengelola sistem pembayaran sendiri tanpa bantuan negara lain. “Kartu GPN kita ini
menunjukkan bahwa Indonesia sudah punya kemampuan, seluruh data diproses dan dilaksanakan di dalam negara, sehingga akan memberikan solusi yang tepat kepada perbankan dalam meningkatkan pelayanan kepada para nasabahnya sendiri,” katanya. Selain itu, biaya transaksi dengan GPN lebih murah sebab perbankan tak perlu lagi membayar royalti bulanan dan tahunan kepada lembaga switching luar. “Kita tidak perlu bayar royalti. Transaksi dilakukan perbankan antarbank lebih murah. Jadi GPN akan untungkan konsumen, masyarakat, pedagang, d a n l eb i h aman karena
enggak hanya logo, tapi kartu langsung memiliki chip,” jelas dia. P i ha k nya o p t i m i s dengan penerapan GPN akan mampu memberikan
kenyamanan bertransaksi untuk seluruh nasabah perbankan yang ikut di dalam GPN yang digalakan tersebut. KUR
FOTO ELLA PALPRES
PELATIHAN |
Manajemen Bank Muamalat berfoto bersama dengan perserta pelatihan manajemen masjid.
Muamalat Berikan Pelatihan
Manajemen Masjid
PALEMBANG, PE- Sesuai dengan strategis bisnis yang dijalankan, Bank Muamalat terus berinovasi salah satunya melalui program pengenalan aplikasi smart-Masjid. Hal itu sebagai sarana digital dalam penerimaan donasi pelaporan zakat, infaq, sedekah menuju masjid yang akuntabel dan semakin amanah. “Melalui kerjasama strategis dengan semangat melayani umat, kita memberikan pelatihan manajemen masjid sebagai upaya untuk mendukung program memakmurkan masjid,” ujar Agung Prambudi, Region Head Bank Muamalat area Sumbagsel yang ditemui, Selasa (15/5). Pelatihan manajemen masjid yang diikuti 400 pengurus masjid yang ada di Palembang mengusung tema “Solusi Masjid Muamalat, Memakmurkan Masjid di Era Digital” dan dihadiri oleh Pjs Walikota Palembang, Ketua MUI Palembang, Ketua BAZNAS Sumsel, Ketua LAZ Dompet Dhuafa. Selain itu, Bank Muamalat
juga melaksanakan program referral porsi haji dengan takmir Masjid dan pemberian subsidi BPJS Ketenagakerjaan bagi marbot yang dibayarkan preminya selama satu tahun melalui Baitulmaal Muamalat. “Tujuan pelatihan manajemen masjid ini kami lakukan untuk memberikan solusi yang komprhensif dan menyeluruh kepada pengelola masjid agar memudahkan mereka dalam mencatat keuangan masjid dan pengumpulan zakat, infaq, shodaqoh dan wakaf,” jelasnya. Bank Muamalat juga bekerjasama dengan Baitulmaal Muamalat (BMM) untuk menyalurkan sebagian dana sosial BMM sebesar Rp40 juta untuk seluruh peserta pelatihan serta bantuan fasilitas ketenagakerjaan gratis dari BPJS untuk marbot masjid. Agung juga mengaku program seperti ini, merupakan strategi Bisnis PT Bank Muamalat Indonesia yang dijalankan untuk menjadi yang terdepan di segmen amal
usaha dan badan usaha. Sementara itu, Ketua Umum Badan Amil Zakat Palembang, Saim Marhadan mengatakan sesuai dengan tuntutan Undang-Undang No 11 tahun 2011, keberadaan Badan Amil Zakat diganti dengan Unit Pengumpul Zakat (UPZ). “Unit Pengumpul Zakat ini tidak hanya mengumpulkan zakat, tapi mereka memiliki tugas untuk meningkatkan tata cara pengelolaan zakat, mulai dari penerimaan sampai pengumpulan dan pendistribusian,” jelasnya. Bahkan UPZ juga mencari yang akan memberikan zakat dengan mendatangi langsung misalnya seperti pengusaha sehingga lebih efektif. “Dengan begitu akan ada inventerisasi jumlah penerima zakat dan pemberi zakat, dan dari jumlah yang ada nantinya yang menerima zakat lambat laun akan menjadi pemberi zakat apalagi jika diberikan bantuan produktif,” jelasnya. LA
Mandiri Fasilitasi Pembiayaan UMKM GrabFood
KARTU DEBIT | Bank Indonesia pastikan Gerbang
Pembayaran Nasional untungkan pemegang kartu debit dalam biaya transaksi lebih murah dan perbankan tak perlu lagi membayar royalti kepada lembaga switching luar. FOTO IST
Terbitkan 3 Juta Kartu Debit Berlogo GPN PALEMBANG, PE- PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) menyebut, seluruh mesin Electronic Data Capture (EDC) BNI sudah terintegrasi dengan Gerbang Pembayaran Nasional (GPN). Direktur Bisnis Ritel Bank BNI, Tambok PS Simanjuntak mengatakan, BNI menargetkan 3 juta kartu debit Bank BNI berlogo GPN akan meluncur pada 2018 tahun ini, namun akan secara bertahap. “Sampai Triwulan pertama kita sudah punya EDC yang 100 persen all out terkoneksi dengan GPN,” ujarnya, kemarin. Tambok menjelaskan, dengan adanya GPN, konsumen tidak perlu repot memilih toko yang memiliki mesin EDC bank tertentu, sebab semuanya sudah terintegrasi. “Jadi, tidak akan ditemukan lagi ada merchant yang hanya menerima pembayaran dari bank tertentu saja.
Ini sangat memudahkan dan dari sisi keamanan, transaksi nasabah, aman karena settlementtransaksi bisa dilakukan secara domestik atau di seluruh wilayah Indonesia,” katanya. Lanjut dia mengatakan, pihaknya akan terus memberikan pelayanan yang
BERLOGO GPN
Direktur Bisnis Ritel Bank BNI, Tambok PS Simanjuntak secara resmi meluncurkan Kartu debit berlogo GPN yang ditargetkan 3 juta kartu di tahun ini. FOTO IST
terbaik, khususnya demi memberikan kenyamanan bertransaksi untuk para nasabah BNI dengan penerapan GPN ini. “Kita akan menghadirkan berbagai inovasi dan kemudahan kepada para nasabah. Sehingga akan mamberikan keamanan kepada para na-
sabah kita,” ungkapnya. Dirinya mengatakan, ke depan BNI akan terus melakukan sosialisasi, edukasi, dan bertukar pengalaman kepada merchant-merchant serta nasabah dan masyarakat, sehingga dalam penerapannya akan berjalan dengan lancar. KUR
PALEMBANG, PE- Bank Mandiri berikan fasilitas pembiayaan kepada ribuan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang tergabung dalam GrabFood akan memperoleh kemudahan dalam mengakses modal kerja untuk memperkuat ekspansi pasar. “Melalui kerja sama ini, sebanyak 60.000 outlet rekanan GrabFood yang tersebar di seluruh Indonesia akan mendapatkan akses fasilitas pembiayaan dari kita, dimana 60 persen di antaranya merupakan UMKM,” ujar CEO Bank Mandiri Regional II Sumatera II, Ari Wibowo, Selasa (15/5). Adapun wilayah operasional GrabFood saat ini telah mencakup 28 kota di seluruh Indonesia yang diantaranya mencakup Jabodetabek, Surabaya, Bandung, Bali, Makassar, Medan, Palembang, Semarang, Yogyakarta, Malang, Solo, Manado, Batam, Bandar Lampung, Cirebon, Samarinda, Pekanbaru, Balikpapan, Padang, Pontianak, Banjarmasin, Jambi, Sukabumi, dan Cimahi. Keberadaan GrabFood sebagai salah satu penyedia layanan pengantaran makanan dan minuman dengan sistem door to door kini semakin populer di kalangan masyarakat milenial sebagai sebuah kemudahan dalam menikmati jajanan kuliner apapun dengan mudah dan harga yang terjangkau. “Melalui kerjasama ini, kami optimis bisa memberikan nilai tambah yang membuat fasilitas ini semakin menjadi pilihan utama masyarakat,” katanya. Melalui kerja sama ini, pihaknya berharap dapat membantu ribuan mitra GrabFood yang tersebar di seluruh Indonesia untuk mendapatkan tambahan modal untuk meng-
FOTO IST
KERJASMA | Fasilitasi Pembiayaan UMKM GrabFood, Mandiri
lakukan memorandum of understanding (MoU) yang ditandai oleh penandatangan Managing Director Grab Indonesia dengan SVP Mikro Banking Bank Mandiri, Wawan Setiawan.
antisipasi perkembangan bisnis kuliner mereka. “Kita akan menentukan outlet mana yang dapat memperoleh fasilitas kredit dengan skema Kredit Usaha Rakyat (KUR). Dengan riwayat transaksi aktif dari outlet yang direkomendasikan oleh Grab diharapkan dapat membantu Bank Mandiri meminimalisasi peluang terjadinya non-performing loan di kemudian hari. “Dengan skema ini, UMKM mitra GrabFood akan mendapatkan fasilitas pembiayaan dengan plafon maksimal Rp 200 juta dengan bunga 7 persen per tahun. Skema ini sangat menguntungkan dan mendukung UMKM mitra GrabFood dalam mengembangkan usaha mereka,” tambahnya. Pihaknya sadar sebagian
besar pelaku UMKM adalah industri kreatif atau pengolahan yang termasuk ke dalam kategori sektor produktif. “Oleh karena itu, kami berharap inisiatif ini juga dapat membantu memenuhi target penyaluran 50 persen KUR ke sektor produktif,” jelas dia. Hingga April 2018, Bank Mandiri telah menyalurkan KUR sebesar Rp5,28 triliun kepada 85.235 debitur. Dari nilai tersebut, penyaluran ke sektor produktif telah mencapai 41 persen dari total penyaluran atau sebesar Rp2,18 triliun, dimana penyaluran ke sektor pertanian sebesar Rp1,05 triliun sektor perikanan Rp 13 miliar, industri pengolahan Rp272.6 miliar dan jasa produksi sebesar Rp839 miliar. KUR
EKONOMI
PALEMBANG EKSPRES RABU, 16 MEI 2018
www. palpres.com
Semangat Baru & Terpercaya
11
JADWAL PENERBANGAN PALEMBANG - JAKARTA SRIWIJAYA AIR SJ083 PUKUL 10.35 WIB SJ085 PUKUL 16.15 WIB SJ081 PUKUL 19.10 WIB PALEMBANG - PANGKALPINANG SRIWIJAYA AIR SJ880 PUKUL 07.55WIB NAM AIR IN880 PUKUL 12.15WIB PALEMBANG - YOGYAKARTA
NAM AIR IN081 PUKUL 14.35WIB
Rute Penerbangan
No. Penerbangan Keberangkatan Harga
FOTO : ALHADI FARID / PALPRES
PERIKSA | Petugas keamanan melakukan pemeriksaan barang bawaan pengunjung yang akan masuk ke Palembang Square, upaya ini dilakukan untuk mengantisipasi keamanan pasca ledakan bom di Surabaya pekan lalu.
Mall Tetap Ramai Pengunjung PALEMBANG, PE- Pengamanan lebih ketat dilakukan pengelola pusat perbelanjaan (mall) dengan melakukan pemeriksaan barang bawaan pengunjung. Tindakan itu ditempuh setelah terjadinya bom di Surabaya yang dilakukan oleh teroris dan memakan korban sehingga pengamanan perlu diantisipasi sejak dini. “Pengamanan di Palembang Square dan PSx mall memang lebih diperkatat dibandingkan biasanya, hal itu dilakukan untuk menjaga dari tindakan yang tidak diinginkan apalagi adanya bom di Surabaya,” ujar Irwan Agust Setiawan, Marketing Communication Manager PS dan PSx mall, Selasa (15/5). Para pengunjung yang akan masuk ke pusat perbelanjaan yang berada di pusat kota ini
akan diperiksa oleh petugas yang berjaga terutama yang membawa tas dan barang bawaan dan melalui pintu detector untuk di pintu tertentu. Hal itu dilakukan agar keamanan para pengunjung tetap terjaga, aturan tersebut berlaku untuk seluruh pintu masuk PS mall dan PSx yang total memiliki 11 pintu. “Begitu juga dengan para petugas yang berjaga ikut kita tambah, dengan begitu pengunjung yang dicurigai bisa terawasi oleh petugas,” jelasnya. Meskipun pengamanan lebih ketat tidak mengurangi antusias masyarakat datang ke mall, hal ini dilihat dari jumlah pengunjung yang datang tetap normal. “Bahkan ada peningkatkan pada awal pekan, karena biasanya sepi tapi fakta di lapangan justru
ramai, ini karena ada siswa yang sudah libur,” jelasnya seraya mengatakan jumlah pengunjung di hari regular mencapai 30.00035.000 orang. Hal yang sama juga berlaku di Palembang Icon Mall, selain pengawasan oleh petugas untuk pengamanan di dalam dan luar mall juga dibantu oleh keberadaan Circuit Closed Television (CCTV). “Pengunjung yang memasuki mall dengan barang bawaan berlebih akan diperiksa oleh petugas,” ujar Trully, Marketing Communcation Manager Palembang Icon Mall. Selain itu, disetiap pintu masuk memang sudah tersedia detektor, hal itu memang sudah dilakukan sejak beroperasinya mall. “Kita juga bekerja sama dengan apparat setempatdan
melakukan monitor lewat CCTV dengan seksama, itu demi kemanan bersama,” jelasnya. Sementara itu, Wendy Ansa, SPV OPI Mall mengatakan untuk meningkatkan kewaspadaan maka menempatkan beberapa tim keamanan di pintu masuk mall. Selain memperketat keamanan dengan menyebar tim keamanan, pihaknya juga menempatkan beberapa titik meja yang berfungsi sebagai tempat pemeriksaan barang bawaan pengunjung Mall oleh petugas kemanan. “Saat ini jumlah pengunjung yang datang ke OPI Mall masih normal dan dipastikan tidak terpengaruh terhadap terjadinya bom di Surabaya,” katanya. Sementara itu, Marketing and Communication Manager Palembang Indah Mall (PIM),
Ongky Prastianto menuturkan, sesuai dengan arahan dari aparat keamanan maka PIM meningkatkan kewaspadaan dengan melakukan screening kepada pengunjung mall sebelum masuk. “Ini adalah upaya yang kita lakukan untuk bisa memberikan rasa nyaman kepada pengunjung dengan meningkatkan keamanan,” jelasnya. Apalagi terkait kasus bom di surabaya yang membuat resa masyarakat, sehingga meningkatkan keamanan adalah solusi yang sangat tepat saat ini,” jelas dia. Ongki mengaku optimis ledakan bom yang terjadi di Surabaya tidak akan mempengaruhi jumlah pengunjung di PIM, apalagi selama Ramadan, PIM akan menggelar berbagai kegiatan. LA/KUR
Belanja di Shopee Diskon Hingga 90 Persen PALEMBANG - CENGKARENG JAM 05.00 DAN 20.10 PALEMBANG - HALIM PERDANA KUSUMA JAM 08.10 DAN 16.35 PALEMBANG - BATAM JAM 08.35 PALEMBANG - BANDUNG JAM 15.10 PALEMBANG - SEMARANG JAM 16.55 PALEMBANG - SURABAYA JAM 19.05
JAKARTA, PE- Shopee, perusahaan e-commerce terdepan di Asia Tenggara dan Taiwan mengawali Ramadan dengan menghadirkan kampanye belanja Big Ramadan Sale yang akan berlangsung hingga 17 Juni 2018. Pada Ramadhan tahun ini, Shopee memberikan lebih banyak promo dan diskon menarik hingga 90% serta hadiah harian dengan total hadiah sebesar Rp10 miliar. Shopee secara perdana turut meluncurkan Goyang Hujan Emas, sebuah in-app game terbaru dimana pengguna berkesempatan untuk memenangkan ribuan koin Shopee dan emas. Chris Feng, CEO Shopee
mengatakan menjelang ramadan tahun ini, kami telah melihat peningkatan tiga kali lipat dalam jumlah pesanan dibandingkan dengan tahun lalu. “Dengan dimulainya bulan puasa tahun ini, kami berharap bahwa tren positif ini akan terus berlanjut. Kami juga optimis akan mendapatkan peningkatan traffic dan jumlah pesanan sepanjang bulan suci. Kami sangat bersemangat dapat menghadirkan promosi yang lebih menarik kepada pengguna, hadiah yang lebih besar untuk dimenangkan, dan inovasi game terbaru tahun ini,” jelasnya. Keseruan penawaran be-
Sisa Tunggakan Pajak Capai Rp1,72 M KPP Lakukan Sita Serentak PALEMBANG, PE- Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Sumatera Selatan (Sumsel) dan Kepulauan Bangka Belitung (Babel) lakukan tindakan penagihan serentak dalam bentuk Sita Serentak. Sita serentak kali ini dilakukan oleh 6 Kantor Pelayanan Pajak (KPP) yaitu KPP Lubuklinggau, KPP Pangkalpinang, KPP Tanjung Pandan, KPP Kayu Agung, KPP Sekayu, dan KPP Bangka. “Penyitaan adalah salah satu langkah penegakan hukum perpajakan yang kita lakukan. Untuk mensukseskan kegiatan tindakan penagihan serentak ini, KPP bekerjasama dengan aparat keamanan,” ujar Kepala kanwil DJP Sumsel dan Babel, M Ismiransyah M Zain, kemarin. Sebagaimana dimaksud dalam Undang-undang Nomor 19 Tahun 2000 tentang Penagihan Pajak dengan Surat Paksa, bahwa Penagihan Pajak adalah serangkaian tindakan agar Penanggung Pajak melunasi utang pajak dan biaya penagihan pajak dengan menegur atau memperingatkan, melaksanakan penagihan seketika dan sekaligus, memberitahukan Surat Pak-
FOTO : IST
PENYITAAN | Juru sita Pajak DJP Sumsel Babel melakukan penyitaan mobil milik Wajib Pajak
yang tidak membayar pajak.
sa, mengusulkan pencegahan, melaksanakan penyitaan, melaksanakan penyanderaan, menjual barang yang telah disita. “Penyitaan adalah tindakan Juru sita Pajak untuk menguasai barang Penanggung Pajak, guna dijadikan jaminan untuk melunasi utang pajak menurut peraturan perundangundangan, sehingga dengan apa yang kita lakukan akan menyadarkan Wajib Pajak (WP),” katanya. Dirinya menuturkan, kegiatan Sita Serentak ini dilakukan kepada 8 wajib pajak yang
mempunyai total sisa tunggakan sebesar Rp1,72 miliar. Tindakan penagihan akan dilanjutkan sesuai dengan ketentuan jika Wajib Pajak masih belum melunasi tunggakan pajaknya. Jika setelah 14 hari setelah penyitaan, namun Wajib Pajak belum melunasi tunggakannya, maka tahapan tindakan penagihan selanjutnya adalah proses lelang barang yang telah disita, berupa tanah dan kendaraan roda empat. Sedangkan tindak lanjut pemblokiran rekening adalah penyitaan rekening setelah
saldo rekening tersebut diketahui oleh pejabat yang berwenang. Rekening yang telah disita selanjutnya akan dipindahbukukan ke kas negara sebesar jumlah tunggakan pajak ditambah biaya penagihan. “Upaya penagihan yang kita lakukan ini diharapkan dapat meningkatkan penerimaan pajak diwilayah kita. Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan akan meningkatkan kesadaran Wajib Pajak lainnya terhadap pemenuhan kewajiban perpajakannya,” jelasnya. KUR
lanja Big Ramadhan Sale tahun ini meliputi, Goyang Hujan Emas-sebuah inovasi in-app game dari Shopee selama bulan Ramadan dimana pengguna dapat menggoyangkan ponsel mereka secepat mungkin untuk mendapatkan koin Shopee dan hadiah emas. Goyang Hujan Emas dilaksanakan pada 15 Mei-13 Juni 2018, pada waktu yang telah ditentukan yaitu pukul
05.00 WIB (sahur) dan 17.00 (sebelum buka puasa). Tidak hanya itu, Shopee juga akan memberikan kesempatan lebih bagi pengguna yang ingin mendapatkan
emas dan koin tambahan dengan mengadakan sesi kejutan yang akan hadir pada pukul 21.00 di hari-hari tertentu. Grand Prize Lucky Draw dengan belanja sebanyaksebanyaknya pengguna dapat mengumpulkan golden ticket dan berkesempatan untuk memenangkan ribuan emas dari Shopee selama periode 15 Mei -17 Juni 2018. “Nikmati ragam promo Ramadhan untuk membeli kebutuhan selama bulan puasa mulai dari Borong Diskon di Awal Puasa, Belanja Gratis Hadiah, dan Flash Sale yang akan hadir juga di jam sahur dan buka puasa. LA
Lippo Malls Hadirkan Late Night Sale PALEMBANG, PE- Program belanja menarik hingga Late Night Sale, dekorasi Ramadan hingga selfie corner, ta’jil corner, gerai zakat, hiburan Ramadan, Fashion Show koleksi Lebaran dan berbagi di bulan Ramadan disiapkan Lippo Malls pada Ramadan tahun ini. Lippo Malls Indonesia sebagai operator mall terbesar di Indonesia kembali menghadirkan program Ramadan dengan tema ‘Pesona Ramadan’. “Untuk kota Palembang, ada 3 mal yang di operatori oleh Lippo Malls Indonesia, yaitu Palembang Icon, Palembang Square dan Lippo Plaza Jakabaring,” ujar Nidia N Ichsan, Corporate Public Relations Lippo Malls Indonesia dalam keterangan rilisnya. Sesuai dengan tema, Lippo Malls menawarkan indahnya perbedaan akan keberagaman pesona budaya dan tradisi saat bulan Ramadan di Indonesia. “Beragam pesona Ramadan mulai dari ngabuburit, ta’jil corner, aneka perlombaan religi, dekorasi menarik hingga selfie
corner, aneka kesenian dan Saat ini, LMI mengelotradisi seperti nasyid dan la lebih dari 2,5 juta m2 hadroh akan ditampilkan gross area dan memiliki untuk menghibur pengun- lebih dari 13.000 tenant di jung mal selama bulan seluruh malnya. Mal-mal Ramadan,” bebernya. tersebut tersebar di JaboSelain itu, Lippo Malls detabek, Bandung, Surajuga menawarkan baya, Malang, program beMedan, Binjai, lanja seP a “Untuk kota Palembang, ada 3 perti lembang, mal yang di operatori oleh Lippo bazaar Bali, MaMalls Indonesia, yaitu PaRamanado, lembang Icon, Palembang Square dan, Makasdan Lippo Plaza Jakabaring,” l a t e sar, Kunight shoppang, Jamping, dan disbi, Kendari dan kon yang disiLubuklinggau. apkan untuk LMI akan terus menammemenuhi kebutuhan bah jumlah mal yang dipengunjung selama bulan kelolanya hingga mencapai Ramadan dan menyambut 100 mall dengan jangkauhari raya Idul Fitri. an 40 kota/kabupaten di “Sebagai bentuk kepe- Indonesia, yang meliputi dulian dan melengkapi pembangunan mal baru di kebahagiaan selama bulan kota-kota di Indonesia Tiramadan, Lippo Malls mur antara lain, Bitung, mengajak anak yatim pia- Amurang, Manado, Makastu dan kaum dhuafa untuk sar, Ambon, Ternate, Laberbuka puasa bersama,” buan Bajo dan lain-lain. katanya. Saat ini, Lippo malls Lippo Malls Indonesia Indonesia juga tengah memadalah pengembang dan persiapkan berbagai proyoperator mal terbesar di ek di berbagai kota di InIndonesia, yang memiliki donesia Barat antara lain dan mengelola 67 mal yang kota Medan, Padang, Bogor, tersebar di 34 kota di seluruh Tangerang, Bekasi, Jember, Indonesia. dan lain-lain. RIL/LA
SUMSEL
PALEMBANG EKSPRES RABU, 16 MEI 2018 www. palpres.com
Semangat Baru & Terpercaya
Ramadan, Harga Ayam di Kayuagung Melambung KAYUAGUNG, PE – Sudah dapat dipastikan terjadi kenaikan harga kebutuhan pokok menjelang Ramadan 2018. Kenaikan ini tentu dikeluhkan pembeli dan pedagang, karena harus merogoh kocek lebih dalam. Seperti di Pasar Pagi Kayuagung, harga ayam potong kini harganya melambung naik menjadi Rp42.000/kg dari harga tertinggi sebelumnya Rp38.000/kg. “Bahkan 1 bulan lalu harga ayam Rp 32.000/kg,” ungkap Kepala Dinas Perdagangan OKI, Sudiyanto Djakfar SSos MSi. Kenaikan harga itu berdasarkan hasil inspeksi mendadak yang dilakukan gabungan Dinas Perdagangan, Dinas Keta-
hanan Pangan, Tanamanan Pangan dan Holtikultura dan Dinas Kesehatan, Selasa (15/5) di Pasar Pagi Kayuagung. Dijelaskan Sudiyanto, salah satu penyebab harga ayam melambung karena saat ini sedang dilakukan pemeliharaan perkembangbiakan ayam di peternakan. “Hasil tinjauan tim, ayam ayam di peternakan belum cukup umur untuk dijual sekarang. Diperkirakan bisa dijual dalam waktu 1-2 minggu ke depan,” urainya. Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan dan Holtikultura OKI, Syarifudin SP MSi menambahkan, mayoritas komoditi dipengaruhi inflasi atau kenaikan harga menjelang bulan puasa. Se-
FOTO : MUJIANTO / PALPRES
SIDAK | Kepala Dinas Perdagangan dan Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Holtikultura OKI saat sidak di Pasar Pagi Kayuagung. suai hukum ekonomi, bila permintaan pasar meningkat maka harga akan naik.
“Secara umum kenaikan harganya masih sangat wajar, bahkan ada harga Sembako
yang masih stabil. Tapi biasanya menjelang Ramadan, akan berpengaruh terhadap
Jalan Antar Kabupaten Bak Kubangan Kerbau
MARTAPURA, PE- Warga Desa Karang Anyar, Kecamatan Semendawai Timur mengeluhkan kondisi jalan, jalan desa dan jalan tanggul irigasi yang rusak parah. Jika cuaca hujan kondisi jalan tersebut bak kubangan kerbau, hingga menyulitkan pengendara yang melintas. Padahal, jalan tersebut merupakan akses satu-satunya menuju Kabupaten OKI. Kondisi jalan terdapat banyak lubang dalam, yang digenangi lumpur disepanjang ruas jalan. Hal itu kian diperparahsaat ini musim penghujan, sehingga memperburuk kondisi jalan. Sehingga banyak warga, yang mengeluhkan kondisi jalan yang rusak parah. Rustam (53) misalnya,
salah seorang pedagang di Desa Karang Anyar Kecamatan Semendawai Timur mengatakan bahwa jalan rusak tidak bisa dilewati, seperti tidak diperhatikan oleh pemerintah. “Saya seminggu tiga kali bolak-balik ke Pasar Tugu Mulyo Kabupaten OKI untuk belanja sayur. Setiap turun ke akan melintas, mobil saya selalu ada yang rusak. Belum lagi kalau mobil saya nyangkut, terpaksa harus bermalam di jalan. Saya selalu bawa cangkul untuk meratakan tanah,” ungkapnya. Hal serupa juga disampaikan Abah, seorang pengepul karet yang sehari semalam bolak-balik Palembang. Tapi karena kondisi jalan rusak dan
berlubang dalam, dia tak bisa melakukanya. “Belum lagi saya juga harus mengurangi muatan di mobil truk. Kalau jalan tidak terlalu rusak seperti saat ini saya bawa 8 ton buah sawit, tapi karena jalan tidak memungkinkan saya hanya berani bawa 6 sampai 5 ton saja. Bahkan dulu mobil saya pernah terguling, “ujarnya. Masyarakat sangat berharap ada perhatian dari pemerintah. Karena kalau kondisi terus seperti ini, banyak kerugian yang harus ditanggung masyarakat. “Kita mohon agar kondisi jalan diperhatikan. Karena sangat mempengaruhi kondisi ekonomi kami juga,” pungkasnya. MAN
FOTO : ARMAN / PALPRES
RUSAK |
Tampak kondisi jalan satu-satunya penghubung Kabupaten OKUT dan OKI yang kerap rusak parah saat musim hujan, dan menyulitkan pengendara.
Kura-Kura Ninja Siap Hadapi Karhutla MARTAPURA,PE- Untuk mengantisipasi terjadinya bencana kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) diwilyah Kabupaten OKU Timur, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten OKU Timur melakukan rapat koordinasi dan membentuk Tim Kura-kura Ninja agar dapat mempercepat dalam menanggulangi bencana Karhutla. Terlebih hal ini sebagai salah satu langkah Kabupaten OKU Timur dalam turut mensukseskan pelaksanaan Asian Games pada Agustus mendatang, agar terhindar dari ancaman asap serta mendukung provinsi Sumsel sebagai daerah zero asap. “Meskipun Kabupaten OKU Timur bukan daerah yang rawan akan kebakaran atau titik hotspot di Sumsel, namun kita tetap mewaspadai dan terus melakukan kesiap siagaan agar sewaktu-waktu terjadi kebakaran bisa lebih mudah di tangani. Karena di Kabupaten OKU Timur ada beberapa perusahaan perkebunan yang dimungkinkan akan terjadi kelalaian dalam pengelolaan sehingga bisa menyebabkan kebakaran,” ujar Bupati OKU Timur HM Kholid MD saat membuka acara rapat koordinasi penanggulangan bencana karhutla bersama instansi terkait dan lembaga vertikal serta unsur
FOTO : ARMAN / PALPRES
SEMPROT API | Bupati OKU Timur HM Kholid MD didampingi kepala BPBD Mgs Habibullah dan instansi Vertikal, saat menyerahkan alat semprot api kepada Tim Kura-kura Ninja secara simbolis melalui camat.
muspida yang dilaksanakan di Aula Bina Praja 1 pemkab OKU Timur, Selasa (15/5). Kholid menambahkan, dirinya menekankan kepada seluruh satuan kerja yang terkait agar dapat mempersiapkan sumber daya manusianya (SDM) dan kesiapan peralatannya, jangan sampai ketika terjadi kebakaran peratannya tidak bisa digunakan karena sudah rusak. Selain itu, satuan kerja juga harus melakukan identifikasi terhadap daerah-daerah yang dimungkinkan terjadi keba-
karan dan menyiapkan dan membuat sumber-sumber air untuk memudahkan saat memadamkan kebakaran, serta meningkatkan hubungan baik antar sesama satuan kerja agar memudahkan koordinasi dan melakukan standby yang dikoordinasi oleh BPBD. “Saat ini yang punya peralatan untuk mencegah kebakaran diantaranya BPBD dan Damkar serta dibantu instansi vertical seperti Puslatpur, Yon Armed, TEPBEKANG serta ditambah dukungan dari Dinas Sosial. Kepada
semua masyrakat juga diharapkan agar berhati-hati karena saat ini kita sudah memasuki musim kemarau yang bisa memicu banyak dampak yang menyebakan kebakaran,” jelasnya. Sementara, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah OKU Timur Mgs Habibullah, S.IP, MM didampingi Kabid pencegahan dan Kesiapsiagaan Bencana Chopi Hanan menambahkan, rapat koordinasi ini sengaja dilakukan untuk mengatisipasi sejak dini agar tidak terjadi
Karhutla, karena semua pihak menyadari dampak dari kebakaran bisa menyebakan kerusakan lingkungan tidak hanya dirasakan oleh masyarakat lokal saja, tetapi juga dirasakan oleh masyarakat diluar daerah yang dapat memicu kondisi lingkungan mengalami perubahan iklim, kelangkaan sumber daya air, pengangguran, kemiskinan dan konflik sosial. “Melalui rapat koordinasi Karhutla ini saya berharap kerjasama antara pemerintah daerah dengan TNI, Polri dan Dinas instansi terkait serta pihak perusahaan yang ada di OKU Timur dapat mencari solusi terbaik secara bersama, agar masyarakat tidak membuka lahan perkebunan dengan cara membakar,” katanya. Dirinya berharap semua anggota Team Reaksi Cepat (TRC) dan Tim Kura-kura Ninja serta TRC Kecamatan dapat terus meningkatkan pemantauan dan melakukan koordinasi kepada masyarakat serta melakukan pencegahan dan penanganan pengendalian kebaran secara cepat dan optimal. “Dengan dibentuknya tim ini semoga dapat lebih meningkatkan kinerja BPBD OKU Timur dalam meminimalisir terjadinya kebakaran, serta dapat membantu memadamkan api hingga kepelosok desa,” harapnya. MAN
psikologis pembeli,” katanya seraya berharap masyarakat membeli kebutuhan pokok
secukupnya, dan pedagang tidak menimbun Sembako. Dalam sidak ke pasar tersebut, Syarifudin membeli sejumlah dagangan warga untuk dijadikan sample dan uji lab. Ini untuk mengetahui ada tidaknya kandungan bahan berbahaya dan formalin, yang membahayakan kesehatan si pengkonsumi. Sudiyanto dan Syarifudin menerangkan, inspeksi mendadak dilakukan dalam rangka melihat persiapan pasar menjelang Ramadan, ketersediaan bahan pangan, lonjakan harga dan makanan berbahaya berbahaya. “Bila ada hal yang mencurigakan tidak langsung dicegah, tapi dibina sehingga tidak ada keresahan bagi pedagang. Tapi jika berulang ulang, maka kami siap bertindak tegas,” janjinya. Adapun harga terkini di Pasar Kayuagung, Selasa (15/5), yakni beras Rp 10.500/ kg, cabai merah keriting Rp 40.000/kg, ayam potong Rp 42.000/kg, daging sapi Rp 140.000/kg, telur ayam ras Rp 23.000/kg. Harga harga ini dan kebutuhan pokok lainnya mengalami kenaikan signifikan, namun masih di ambang kewajaran. IAN
20 Pengurus KNPI Kecamatan akan Dilantik MARTAPURA, PE-Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten OKU Timur, akan melantik 20 Pengurus Kecamatan serentak di Aula SMA Negeri 1 Belitang, Rabu (16/5). Hal itu diungkapkan Ketua KNPI OKU Timur Fenus Antonius, Selasa (15/5). Menurutnya, pelantikan pengurus kecamatan dilaksanakan secepatnya sebelum memasuki bulan puasa. “Agenda kerja KNPI kedepan sangat banyak, makanya kepengurusan ditingkat kecamatan ini kita kukuhkan secepatnya guna membantu menyukseskan program kerja organisasi,” ungkapnya. Fenus berharap, melalui momentum pelantikan ini segenap pengurus KNPI di Kabupaten OKU Timur dapat meningkatkan kreativitas dan menggerakkan kehidupan organisasi lebih baik lagi. “Jika pergerakan organisasi berjalan dengan baik, maka semua program kerja yang kita rancang akan bisa berjalan dengan baik sehingga soliditas kepengurusan akan kuat,” harapnya.
FOTO : IST FOR PALPRES
Fenus Antonius
Terpisah, ketua panitia pelantikan Andri Yulipan menyampaikan, persiapan pelantikan serentak 20 Pengurus Kecamatan KNPI hingga kini tela mencapai 90 persen. “Alhamdulillah persipan kita sudah hampir 90 persen, tinggal finishing saja. Semua panitia terus bekerja keras mematangkan persiapan sehingga kita harapkan acara pelantikan ini dapat berjalan sukses dan lancar,” pungkasnya. MAN
Ramadan Diharapkan Tak Pemadaman Listrik BANYUASIN.PE- Menjelang Bulan Suci Ramadan, pemadaman listrik acapkali terjadi wilayah Pangkalan Balai, Kecamatan Banyuasin III dan sekitarnya. Akibatnya aktifitas warga seringkali terganggu, atas adanya aksi pemadaman listrik tersebut. “Cukup terganggu pak, dengan adanya pemadaman listrik ini,”ujar Roni, warga Mulya Agung, Kecamatan Banyuasin III, kemarin. Karena dalam dua minggu terakhir ini, banyak hajatan ruwahan menyambut Bulan Suci Ramadan.”Dengan padamnya listrik, acara ruwahan cukup terganggu,”tuturnya. Terlebih lagi pemadaman listrik sering terjadi menjelang Maghrib hingga isya, dan pada pagi hari hingga menjelang siang.”Dalam satu hari itu dua kali padam, dan biasanya pada saat Maghrib dan Subuh,”jelasnya. Dikhawatirkan kedepannya, aksi pemadaman listrik saat Bulan Suci Ramadan terus terjadi. ”Kita berharap pemadaman tidak berlanjut hingga Bulan Suci Ramadan,” harapnya.
Siti, warga Kayuare Kuning, kecamatan Banyuasin III mengatakan pemadaman listrik sering terjadi, bahkan pernah dalam satu hari bisa tiga kali terjadi pemadaman.”Paling ganggu jelang malam, karena anak-anak belajar dan lain sebagainya,”ucapnya. Maka dari itu, ia selaku warga berharap menjelang Bulan Suci Ramadan tidak ada lagi pemadaman listrik. Terpisah, Risman manager PLN Rayon Pangkalan Balai ketika dikonfirmasi wartawan mengatakan seringnya pemadaman listrik, itu lebih disebabkan adanya perbaikan jaringan yang bermasalah. ”Sehingga adanya pemadaman,” ucapnya. Perbaikan jaringan ini menurut Risman, bertujuan pada Ramadan nantinya tidak ada lagi pemadaman listrik.” Kecuali ada yang hal tidak diinginkan,”bebernya. Pihaknya juga sudah menyiagakan personel untuk mengatasi masalah gangguan pemadaman listrik, seperti pohon tumbang dan lain sebagainya. ”Petugas kita standby 24 jam,” pungkasnya. BUD
Selama Puasa, Jam Kerja ASN Dipangkas 60 Menit SEKAYU,PE- Seperti tahuntahun sebelumnya, selama Ramadan jam kerja mengalami perubahan di intansi pemerintahan. Seperti dilakukan, Pemkab Muba melakukan pengurangan jadwal kerja para Aparatur Sipil Negara (ASN) di Bumi Serasan Sekate selama 60 menit. “Ya benar, ada pengurangan jam kerja. Hal itu dilakukan berdasarkan Surat Edaran Nomor 800/389/BKPSDM/2018
tentang Penetapan Jam Kerja Pada Bulan Suci Ramadan dan Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriah,” ungkap Kepala Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Muba, Sunaryo Yazid SSTP, Selasa (15/5). Dia menerangkan, pengurangan dan diterbitkanya surat edaran itu sendiri kepala seluruh perangkat daerah sesuai surat edaran nomor 336 tahun 2018 tentang pe-
rubahan jam kerja dilingkungan ASN, TNI, dan Polri selama bulan Ramadan. Dimana dalam surat edaran itu, lanjutnya, terdapat dua kategori jam kerja yang diatur yakni jam kerja bagi OPD yang memberlakukan lima hari kerja, maka waktu yang ditetapkan pada Senin sampai dengan Kamis yaitu pukul 08.00 WIB-15.00 WIB dan waktu istirahat pukul 12.00 WIB-12.30 WIB, se-
dangkan untuk Jumat pada pukul 08.00 WIB-15.30 WIB dan waktu istirahan pukul 11.30 WIB-12.30 WIB. Serta bagi OPD yang memberikan pelayanan kemasyarakatan dan memberlakukan enam hari kerja, maka waktu yang diatur yakni Senin sampai dengan Kamis mulai pukul 08.00 WIB-14.00 WIB dan istirahat pukul 12.00 WIB-12.30 WIB. Untuk Jumat dimulai pukul 08.00 WIB- 14.30 WIB
dengan waktu istirahat pukul 11.30 WIB-12.30 WIB. “Memang ada pengurangan jam kerja, tapi ini hanya berlaku saat ramadan. Jadi selama ramadan jam kerja ASN selama per minggu yakni 32.50 jam,” tegasnya. Selain jam kerja, sambung Sunaryo, pihaknya juga sudah menyampaikan waktu cuti bersama bagi seluruh ASN. Dimana pada 15-16 Juni ditetapkan sebagai hari libur na-
sional. Sedangkan 11, 12, 13, 14, 17, 18, 19 dan 20 Juni, ditetapkan sebagai cuti bersama. “Jadi jangan coba-coba untuk tidak disipilin dengan bolos kerja atau menambah libur. Jika dilakukan, kita beri sanksi tegas,” jelas Sunaryo. Sementara itu, Sekda Muba, Drs Apriyadi menambahkan, penetapan jam kerja sepanjang Ramadan merupakan bagian dari penyesuaian keadaan. Kendati begitu,
dirinya mengimbau, selama menjalani puasa ASN untuk tetap bekerja secara disiplin dan profesional. “Puasa yang dilaksanakan dan adanya pengurangan jam kerja sepanjang ramadan jangan dijadikan alasan untuk bermalas-malasan dalam bekerja. Kita tekankan ASN harus bekerja seperti biasa dengan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” pungkasnya. SAF
SUMSEL
PALEMBANG EKSPRES RABU, 16 MEI 2018
www. palpres.com
Semangat Baru & Terpercaya
13
Puluhan Sopir Trevel “Kepung” Pemkot Tuntut Damri Kurangi Armada PRABUMULIH.PE– Sekitar 80 orang massa yang merupakan para sopir trevel jurusan Prabumulih-Palembang, Selasa (15/5) sekitar pukul 08.00 WIB, menggelar aksi demo ke kantor Pemerintah Kota (Pemkot) Prabumulih. Pendemo menuntut agar Penjabat (Pj) Walikota Prabumulih menertiban angkutan PO Damri yang beroperasi. Dalam orasinya, para sopir trevel yang tergabung dalam Komunitas Masyarakat Kota Prabumulih Bersatu ini menuntut agar Pemkot Prabumulih mengurangi armada PO Damri. Seperti diketahui jumlah PO Damri yang beroperasi mengambil penumpang ada 8 mobil, terdiri dari 4 mobil dari Prabumulih dan 4 mobil dari Palembang. “Dengan banyaknya PO Damri jurusan PrabumulihPalembang dan sebaliknya Palembang-Prabumulih yang beroperasi, pendapatan kami sopir trevel menurun draktis. Oleh karena itu kami minta pengurangan armada Bus
FOTO : ANDRE / PALPRES
TRAVELL | Aksi puluhan sopir Travel ke Pemkot Prabumulih, guna mendesak agar armada PO Damri yang melayani rute Prabumulih-Palembang dan sebaliknya, dapat dikurangi.
Damri,” ujar Ahyar yang merupakan ketua koordinator aksi. Ahyar menjelaskan, pihaknya meminta agar 8 PO Damri yang beroperasi dikurangi sebanyak 5 armada, sehingga hanya 3 saja yang
Rutan Perbanyak Program Keagamaan Buat Napi PRABUMULIH.PE-Menyambut Bulan Suci Ramadan tahun ini, Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB telah menyiapkan sejumlah program bagi warga binaannya dengan diperbanyaknya kegiatan keagamaan atau religi. Hal ini bertujuan, untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan bagi warga binaannya. Kepala Rutan Kelas IIB Prabumulih, Ronaldo Davinci Talesa, AMd IP SH mengatakan, kegiatan tersebut diantaranya, warga binaan wajib puasa dan tarawih, tadarusan, dan kegiatan religi lainnya. ”Warga binaan kita tekankan wajib puasa, kalau tidak puasa. Akan ada sanksi tegas kita berikan, remisi lebaran yang akan diterima akan dievaluasi. Selain itu, kegiatan religi selama ramadan dipusatkan di Aula Rutan. Kita sudah imbau, agar warga binaan puasa dan tidak merokok di siang hari selama ramadan,” jelas Ronaldo DVT, Selasa (15/5). Pihaknya sendiri telah menyiapkan delapan ustadz, untuk mengisi ceramah ketika tarawih selama ramadan berlangsung. Sementara itu,
untuk tadarusan seperti biasa akan dibina oleh ustadz yang rutin mengisi di Rutan Kelas IIB Prabumulih. “Salat Tarawih, tidak hanya dilakukan di aula. Bisa juga dilakukan di sel masing-masing, karena kapasitasnya terbatas. Sementara, warga binaan di Rutan Kelas IIB ini data terakhir berjumlah 429 orang,” katanya. Masih kata Ronaldo, selama puasa pengamanan rutan lebih diperketat untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan dan potensi serta ancaman yang ada. “Akan kita pertetat lagi, kita juga minta back up pihak Polres Prabumulih dan Koramil. Untuk memantau situasi dan kondisi Rutan Kelas IIB seperti tahun lalu,” terangnya. Masih kata Ronaldo, penetapan 1 Ramadan sendiri pihaknya tengah menunggu penetapan dari Kemenag, informasinya melakukan sidang isbat pada 15 Mei ini. “Mulai Tarawih, kita dapat informasi pada 16 Mei. Karena, 17 Mei sudah puasa,” pungkasnya. RAY
RELIGI | Rutan Kelas IIB Prabumulih menyiapkan sejumlah proFOTO : ANDRE / PALPRES
gram bagi warga binaannya, dengan diperbanyaknya kegiatan keagamaan atau religi.
beroperasi mencari dan mengangkut penumpang. Selain itu untuk tarif penumpang Damri yang selama ini hanya Rp 20 ribu, agar kiranya dinaikan menjadi Rp 30 ribu. “Kami minta hanya 3 bus
Damri saja yang beroperasi, dan tarif ongkosnya pun harus dinaikan jadi Rp 30 ribu tujuan Prabumulih-Palembang ataupun sebaliknya. Saat ini dengan adanya keberadaan bus Damri penumpang, yang naik trevel
Pelanggan Keluhkan Jaringan Internet Lemot MUARADUA.PE — Pengguna layanan salah satu provider disini mengeluhkan layanan internet mengalami gangguan berupa koneksi data tidak bisa terhubungkan ke jaringan internet, sejak beberapa pekan terakhir. Hal ini di alami oleh warga Desa Pendagan Kecamatan Muaradua Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan. Berdasarkan pantauan di lapangan pada hari Minggu (15/5) sekira pukul 17.30 WIB, pelanggan provider itu mengeluhkan gangguan layanan saat mengakses Facebook, Twitter, BBM, Whattshap, dan koneksi internet lainnya tidak mampu dijangkau, lantaran jaringan internet tidak bisa terhubungkan saat menjelang sore hari hingga tengah malam. Jamal Mirdad (32) Warga Dusun II Desa Pendagan merasa heran dengan jaringan internet di desanya sudah sebulan ini, setiap memasuki waktu sore hari pasti layanan internet tidak konek. “Padahal tower sendiri sudah ada di Desa Pendagan ini,” ujarnya (15/5). Dikatakannya, jaringan internet tidak berfungsi, menjelang sore sampai malam hari. “Saya heran kalau sudah sore pasti jaringan internet menyambungkan, setiap mau mengakses goggle selalu tidak bisa di akses karena tidak adanya jaringan internet, tapi kalau jaringan seluler termasuk kuat,” tuturnya. Sementara itu, Ariyanto (27) warga yang sama me-
FOTO : ANDRE / PALPRES
GANGGUAN | Tower seluler di Desa Pendagan, Kecamatan Muaradua, OKU Selatan seringkali mengalami gangguan.
nambahkan, sudah sebulan ini jaringan internet sangat susah digunakan mulai dari sore hingga tengah malam, sementara di tempat lain sinyal sudah 4G. “Kalau towerkan sudah ada di desa kita ini tapi seperti tidak berfungsi. Karena siang saja terkadang masih gangguan, apalagi kalau sore sampai malam tidak konek sama sekali. Sampaisampai mau menghubungi kerabat melalui Whatsap susah,” ungkapnya.
IMB | Bupati OKU, H Kuryana Azis menyerahkan sertifikat IMB kepada perwakilan warga OKU yang telah mengurus IMB
FOTO : YENSON / PALPRES
anaan pengurusan IMB ini dilakukan sebagai implementasi dari Perda Kabupaten OKU tentang IMB. “Pemutihan ini memang dilakukan tidak hanya di OKU, tetapi juga di seluruh Indonesia,” paparnya. Sementara, Kepala DPPTSP OKU, Gunawan Somad mengatakan, dengan dilaksanakannya pemutihan IMB se-
Sementara itu, Toto Minarto sebagai Mediator Tower Desa Pendagan mengakui, jika akhir-akhir ini jaringan internet khususnya di Desa Pendagan mengalami gangguan, bahkan tidak terkoneksikan. “Benar akhir-akhir ini jaringan inter gangguan, tapi kita sudah koordinasi dengan pengelola tower ini yang ada di Palembang untuk melakukan perbaikan sinyal jaringan internet,” tegasnya. DRE
kota Prabumulih H Richard Cahyadi AP. Dihadapan para pendemo Richard mengatakan, apa yang jadi tuntutan dan keluhan para sopir trevel akan ditindaklanjuti. “Kalau untuk jadi 3 armada
Polres OKU Perketat Pengamanan BATURAJA. PE- Kapolres OKU AKBP NK Widayana Sulandari dengan tegas mengutuk keras pelaku bom bunuh diri di tiga gereja Surabaya, yang mengakibatkan 18 orang meninggal dunia. Terkait aksi bom di Surabaya,Kapolres OKU saat dikonfirmasi Senin (14/5) pagi mengatakan, ada beberapa hal dilakukan Mapolres OKU. Pertama, meningkatkan pengamanan Mako dengan cara penebalan petugas jaga. Setiap warga yang ingin berurusan di Polresta OKU, harus memarkirkan motor di seberang jalan. Pintu gerbang masuk Polres OKU ditutup, dan diberi pembatas sekitar 10 meter. “Pembatas tersebut digunakan untuk memeriksa tas warga. Jadi setiap masyarakat akan masuk kita setop ditempat yang telah ditentukan dengan jarak 10 meter, sebelum masuk ke gerbang Polres. Disana warga laki-laki harus membuka setengah pakaiannya, dan tas harus dibuka total,” katanya. Kemudian setelah dirasa aman baru orang tersebut bisa masuk ke Mako Polres OKU, untuk berurusan. Tidak hanya itu, Polres OKU juga mening-
katkan deteksi dini intelegen untuk antisipasi adanya kelompok teroris di wilayah OKU. “Juga melalui Bhabinkamtibmas memberikan penyuluhan kepada masyarakat untuk tidak dengan teroris, dan bersamasama memerangi teroris. Kita juga meningkatkan Patroli besinergi dengan TNI dan unsur keamanan lainnya. Kita juga memberikan kepada seluruh anggota pada saat pelaksanaan tugas diluar komando minimal 2 orang, dengan dilengkapi senjata dan bodypack,” jelasnya. Kapolres juga menjelaskan, pihaknya meningkatkan pengamanan terhadap tempat-tempat ibadah, baik masjid, gereja, wihara, pura, terutama pada saat pelaksanaan ibadah diberikan pengamanan yang ekstra. “Kami \imbau kepada masyarakat, harus peduli lingkungan dengan kegiatankegiatan masyarakat yang mencurigakan yang berindikasi radikalisme dan terorisme. Sama-sama kita melakukan pencegahan mulai dari keluarga tetangga dan lingkungan. Termasuk para ulama dan tokoh masyarakat,” tandasnya. YEN
FOTO : YENSON / PALPRES
PENJAGAAN | Memperketat penjagaan, polisi saat memeriksa barang bawaan warga yang ingin masuk ke Mapolres OKU, Senin (14/5).
DPM PTSP OKU Putihkan IMB Selama 6 Bulan BATURAJA. PE -Bupati Ogan Komering Ulu (OKU), mengimbau seluruh warga OKU yang sudah ataupun hendak mendirikan bangunan di wilayah Kabupaten OKU untuk segera mengurus surat Izin Mendirikan Bangunan (IMB). Ibauan ini disampaikan oleh bupati, saat membuka secara resmi kegiatan pemutihan IMB 2018 di Kabupaten OKU, kemarin (15/5), yang dipusatkan di aula Abdi Praja Pemkab OKU. Kegiatan ini diikuti oleh, unsur FKPD OKU, para kepala OPD, para Camat, Lurah/ kades,dan pejabat Pemkab OKU lainnya. “Imbauan saya agar masyarakat OKU yang belum membuat IMB, terutama bagi bangunan rumah tinggal yang sudah lama didirikan agar segera mengurus atau membuat IMB. Karena IMB ini adalah kewajiban kita, bila hendak mendirikan suatu bangunan,” kata Kuryana. Menurut bupati, pelaks-
turun drastis. Kondisi ini membuat kami para sopir trevel, mengalami kesulitan dalam segi pendapatan,” ungkapnya. Usai melakukan orasinya para pendemo akhirnya diterima oleh Penjabat Wali-
bus Damri, sepertinya tidak bisa kita penuhi. Sebab, kebutuhannya masyarakat Prabumulih menggunakan pelayanan Damri sangat banyak. Kalau sepakat bagaimana kalau 4 bus Damri yang beroperasi saja, 2 dari Prabumulih dan 2 dari Palembang,” tegas Richard. Sikap dan langkah tegas Penjabat Walikota yang mengambil keputusan hanya 4 bus Damri yang beroperasi itu, langsung diaminkan para pendemo. Para pendemo sepakat dan setuju, hanya 4 bus saja yang beroperasi mencari penumpang. Usai menemukan kata sepakat, akhirnya para pendemo membubarkan diri dengan tertib. Terpisah Kadishub Pemkot Prabumulih, Mulyadi Musa menambahkan, Pemkot Prabumulih melalui Pj Walikota sepakat hanya 4 bus yang beroperasi. Untuk mengenai tarif Damri agar dinaikan yang jadi tuntutan pendemo, belum bisa dikabulkan. “Pak Walikota setuju 4 bus yang beroperasi. Mengenai tarif belum bisa, karena sudah ada ketentuannya. Demo juga berjalan aman dan tertib, karena mendapatkan pengawalan dari Polres Prabumulih,” pungkasnya. RAY
lama enam bulan yakni hingga 15 Oktober 2018 mendatang, diharapkan dapat memberikan kemudahan biaya dan retribusi bagi masyarakat yang belum mengajukan izin IMB. “Pelaksanaan selama enam bulan dengan target awal, dapat menjaring minimal 500 objek izin,” kata Gunawan. Pelaksanaan pemutihan
IMB ini sambung dia, melibatkan 13 kecamatan di OKU, melibatkan peran aktif para Camat, Lurah dan Kades untuk mensosialisasikan dan mengajak masyarakat pemilik bangunan baik rumah tinggal ataupun lainnya yang sudah lama mendirikan bangunan namun belum memiliki IMB untuk segera mengurus IMB. YEN
Bupati Imbau ASN Hemat Listrik dan Air PDAM BATURAJA. PE - Bupati Ogan Komering Ulu (OKU), H Kuryana Azis mengimbau setiap Pegawai Negeri Sipil (PNS) ataupun seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada di wilayahnya, untuk berhemat dalam penggunaan listrik dan air PDAM. Hal ini ditegaskan H Kuryana disela-sela, di ruang Abdi Praja Setda OKU, Senin (14/5). Bupati menjelaskan, salah satu bentuk nyata melakukan efisiensi anggaran, yakni dengan berhemat dalam penggunaan listrik dan air PDAM ini. Bukan tidak boleh dipakai. Namun, pergunakan bagaimana semestinya. “Ingat jika dihari libur kerja dan malam hari AC tolong dimatikan. Lampu penerangan dikurangi. Jangan dibiarkan menyala. Tumbu-
hkan rasa memiliki. HilangDisamping itu, Bupati kan pikiran jika negara yang berpesan kepada Camat dan membayar. Memang benar Kades nantinya agar samsudah dianggarkan tapi tetap paikan ke masyarakat hasil harus berhemat. Inilah salah sosialisasi yang dilakukan satu bentuk efisien kali ini. Diantaranya, a n g ga ra n ,” mengenai kata Buimigran “Ingat jika dihari libur kerja dan p a t i d a r i malam hari AC tolong dimatikan. Lampu sempengpenerangan dikurangi. Jangan dibiarkan bari gunamenyala. Tumbuhkan rasa memiliki. Hilangkan menan listpikiran jika negara yang membayar. Memang jelasr i k benar sudah dianggarkan tapi tetap harus k a n analog berhemat. Inilah salah satu bentuk efisien bahwa ke praanggaran,” bayar. Ia suOPD yang ada di OKU juga dah membuktiharus bayar listkannya sendiri. rik dan air PDAM “Jadi sistem pembayaran tepat waktu. memakai voucher listrik. Jangan sampai ada tung- Saya mengapresiasi pergakan, sebab hal ini sudah kembangan PLN. Ini merudianggarkan. “Ingat juga pakan kemajuan, dan kita gunakam energi listrik deng- bersama masyarakat harus an jujur. Kepada semua ASN pengikuti perkembangan di semua OPD dan masyara- ini. Jangan ketinggalan,” ajak kat,” ucapnya. bupati. YEN
SUMSEL
PALEMBANG EKSPRES RABU, 16 MEI 2018 www. palpres.com
Semangat Baru & Terpercaya
Polres Mura Laksanakan Giat Korve Pasokan Air Bersih Aman Bersihkan MUSIRAWAS,PE- Menjelang bulan suci Ramadan, Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) BLUD SPAM Musi Rawas (Mura) menjamin ketersediaan air bersih aman. Kepala UPTD BLUD SPAM Mura, Agus Hilman menyampaikan, pihaknya sudah melakukan pengawasan dan tinjauan ke 16 instalasi SPAM. Hingga saat ini kondisi air baku yang bersumber dari lima titik aliran sungai dan danau masih dalam kondisi normal dan belum terjadi penyusutan. “Memang, bulan puasa
Rumah Ibadah
MUSIRAWAS,PE- Menyambut masuknya bulan suci ramadan 1439 Hijriah, tim gabungan jajaran Polres Mura melaksanakan giat korve bersih-bersih masjid dan sejumlah pondok pensantren di wilayah hukum Kabupaten Musi Rawas (Mura) yang berlangsung kemarin (15/5) siang. Para personil dari Polres Mura ini bahu membahu membersihkan rumah ibadah, yang secara langsung dikomandoi Kabag Ops Polres Mura, Kompol Handoko Sanjaya bersama jajaran Kapolsek. Dalam kesempatanya, Kapolres Musi Rawas, AKBP Bayu Dewantoro membenarkan adanya giat korve, melibatkan sejumlah personil Polres dan jajaran Polsek. Sebagaimana inisiatif kepedulian terhadap, keberadaan tempat ibadah masjid, musholah maupun pondok pesantren yang ada sejumlah desa wilayah hukum Polres Mura. “Kita gelar kegiatan bersihbersih, selain berkenaan menyambut puasa. Tentunya, sudah jadi bentuk kepedulian dan tanggung jawab seorang polisi, melayani menjadi pelindung masyarakat,” terang Kapolres. Lebih jauh, Bayu menjelaskan giat seperti ini kedepan dirutinkan dan mampu membantu meringankan warga masyarakat. “Yang jelas kedepan giat bersih-bersih tempat ibadah akan kita rutinkan. Dan sekali lagi, semuanya sudah menjadi tugas bersama-sama bukan cuma warga masyarakat untuk menjaga lingkungan selalu bersih dan nyaman,” bebernya. HAR
Dijaga Ketat
FOTO : NOERDIN / PALPRES
GOTONG ROYONG | Personil Kepolisian dari Polres Mura gotong royong membersihkan fasilitas
rumah ibadah jelang bulan ramadhan.
FOTO : IMRON / PALPRES
MENGAJAK | Ketua DPD GANN Sumsel, Albizia mengajak seluruh warga Muratara
aktif memberantas narkoba.
menjadi pemenang yang fair play. Olahraga harus menjadi penolakan narkoba. “Ayo semangat benci narkoba di Kabupaten Muratara kita gaungkan se Sumatera Selatan,” ajaknya. Kepala BNN Sumsel, Kombes Pol Drs John Turman Panjahitan mengatakan, sangat bangga kepada Bupati Muratara yang telah melaksanakan kampanye akbar seperti ini. “Acara ini sangat bagus, mudah - mudahan acara seperti ini ditiru oleh bupati daerah lain,” ujarnya singkat. Untuk diketahui berdasarkan informasi Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten
Muratara, H Zainal Arifin Daud mengatakan, kampaye Akbar Pemuda Benci Narkoba Kabupaten Muratara ini diikuti oleh 2946 peserta yang terdiri dari pelajar SMP / MTS, SMA/SMK /MA beserta Organisasi Pemuda. Sedangkan Bupati Muratara, HM Syarif Hidayat dalam sambutannya mengatakan, sangat menyambut baik kampanye akbar ini. Diharapkan masyarakat terutama pemuda dapat memeroleh edukasi mengenai dampak dan bahaya narkoba, sehingga lambat laun akan mengurangi korban dari penyalahgunaan narkoba. “Karena dengan cara se-
untuk lebih
perti ini, maka masyarakat dapat mengerti dampak buruk dari narkoba, sehingga lambat laun akan mengurangi korban penyalahgunaan narkoba,” kata Syarif di hadapan ribuan peserta kampanye. Ia mengatakan, Kabupaten Muratara, masuk dalam kategori Zona Merah peredaran Narkoba. “Pemerintah Kabupaten Muratara memiliki komitmen yang kuat dalam upaya memerangi narkoba, seperti pemberantasan penyalahgunaan narkoba telah dilakukan kerja sama dengan lintas sektoral, penyuluhan dan sosialisasi secara langsung maupun tidak langsung,” pungkasnya. IMR
LUBUKLINGGAU, PE - Gencar dilakukan pengamanan ekstra ketat setelah terjadinya serangkaian aksi teror yang menyerang nusantara beberapa waktu lalu. Hal tersebut juga berimbas pada peningkatan pengamanan yang dilakukan jajaran Polres Lubuklinggau dan stake holder terkait lainnya, termasuk TNI. Menurut pantauan di lapangan sejumlah fasilitas umum seperti Bandara Silampari, Mapolres Lubuklinggau, sejumlah fasilitas ibadah dan pusat perbelanjaan mendapat pengawalan ketat. Kepala Satuan Bandara Silampari, Rudi Pitoyo mengatakan, untuk pengamanan Bandara Silampari pasca adannya kasus pengeboman langsung mendapat instruksi Dirjen untuk meningkatkan pengamanan. “Untuk Bandara Silampari sendiri kita sudah memerintahkan jajaran avian security untuk berfungsi sebagaimana fungsinya dan dalam keadaan ready,” katanya. Meskipun Ia menilai, untuk pengamanan petugas Bandara Silampari memang sudah terpola dan tinggal menjalankan Standar Operasional Prosedur (SOP). “Setiba di bandara penumpang langsung diawasi oleh 16 CCTV, kemudian ketika masuk langsung pemeriksaan menggunakan sinar x, metal detector, dan avian security kita langsung
ansya S.Sos, Kadis Pariwisata, Firdaus S.Sos M.Si, Kabid Dikdas Muratara, Abdul Kadir, Sekcam Rupit Eko Hama, Kades Noman Baru, Aima Amirudin, Kepala SDN 1 Noman Baru, dan kepengurusan karang taruna serta tokoh masyarakat, agama,adat dan juga tokoh pemuda. Kepala SDN Noman Baru, Ridwan Efendi mengatakan tidak
akan berlangsung meriah dan sukses seperti ini acara pelepasan siswa dan siswi kelas VI tanpa adanya kerja sama dari semua pihak khususnya komite dan wali murid. “Harapan saya dan dewan guru kepada anak-anak untuk tetap teruskan sekolah baik itu di MTS maupun SMP. Jangan sampai berhenti ditengah jalan,”ujarnya.
FOTO : AHMAD FATRIA / PALPRES
PENJAGAAN | Personil kepolisian dan TNI memperketat penjagaan disejumlah fasilitas umum yang ada di Kota Lubuklinggau.
memprofile penumpang,” ungkap Rudi. Sedangkan untuk jumlah personil keamanan yang diturunkan sebanyak 40 orang yang dibagi dalam dua shift, satu kali shift jumlah personil yang bertugas 20 orang. Ditempat terpisah, Patroli bersama juga dilakukan antara Polsek Lubuklinggau Barat dan Koramil Kota Lubuklinggau di pimpin oleh Kapolsek Lubuklinggau Barat, Iptu Sofian Hadi SH dan Danramil Kota Lubuklinggau, Kapten Inf. Rozali. Sasaran Patroli bersama tersebut difokuskan di Jalan Raya, fasilitas umum, objek vital yang ada di dalam wilayah Kec. Lubuklinggau Barat I dan II. Diantaranya depo pertamina, gereja GKPI, gereja GKII, Stasiun Pt KAI, dan Lapas kelas IIA, serta berkoordinasi dengan berbagi informasi terkait ancaman teror dengan elemen masyarakat termasuk para pemuda.
“Giat ini dilakukan sebagai upaya antisipasi dan deteksi dini masuknya pelaku teroris pembawa faham radikal atau tindak pidana kejahatan yang bisa merusak kondusifitas daerah sehingga pengawasan perlu ditingkatkan agar situasi kamtibmas tetap terjaga,” ungkap Sofian Hadi. Setelah menyisir dan merazia tempat yang menjadi sasaran. Ternyata semuanya aman dan lancar tidak ditemukan hal-hal yan mencurigakan. “Alhamdulillah patroli bersama yang kita gelar disambut baik oleh warga, karena dengan giat patroli bersama ini kita bersama mengharapkan terciptanya situasi keamanan yang kondusif. Sejauh ini masih aman terkendali akan tetapi tetap perlu dilakukan langkah-langkah antisipasi untuk menciptakan situasional yang kondusif hingga, ramadan, hari raya, dan pelaksanaan pilkada serentak,” pungkasnya. NSR/AFA
Jelang Ramadan, Harga Telur dan Ayam Naik LAHAT, PE – Memasuki bulan ramadan yang sudah didepan mata, harga sembilan bahan pokok (Sembako) diantaranya, telur dan ayam mengalami kenaikan cukup signifikan, jika dibandingkan bulanbulan sebelumnya. Widya (33) salah satu pedagang ayam membenarkan, bahwasanya menjelang bulan suci ini, ayam yang dijualnya mengalami kenaikan sebesar Rp40.000 perekornya “Jika sebelum menjelang puasa, ayam yang dijualnya Rp 35.000 perekor,” ungkapnya, ditemui, Selasa (15/5). Hanya saja, sambung dia,
Siswa Kelas VI SDN Noman Baru Dilepas MUARA RUPIT,PE - Prestasi tak dapat diraih tanpa semangat yang tinggi menjadi kalimat motivasi yang disampaikan dewan guru kepada pada pelepasan para siswa/siswi kelas VI SDN 1 Noman Baru, Senin (14/5). Acara yang berlangsung di lapangan upacara SDN 1 Noman Baru ini dihadiri oleh ketua DPRD Muratara, Efri-
ini, meskipun kemarau, namun hujan masih sesekali turun, sehingga kita pastikan pasokan air aman,” terangnya. Disamping itu, mantan Kabid Informasi Diskominfo Banda Aceh itu menyebut, untuk menjaga pasokan air bersih, pihaknya telah melakukan penutupan sumur bor. “Dalam waktu dekat tiga unit sumur bor akan kita tutup dan alternatifnya kita akan berdayakan sumber air baku yang berasal dari Danau Gegas, saat ini masih dalam perencanaan,” tandasnya. HAR
Fasilitas Umum
Muratara jadi Percontohan Berantas Narkoba MUARA RUPIT,PE- Pemerintah Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) menyelenggarakan kampanye akbar pemuda benci narkoba bertempat di lapangan Silampari Kabupaten Musirawas Utara, tepatnya depan Kantor DPRD Kabupaten Musirawas Utara. Ketua DPD GANN Sumsel, Albizia Rahidin Anang mengucapkan terima kasih dapat hadir ditengahtengah pemuda pemudi Kabupaten Muratara. Tentunya ini menambah semangat baginya sebagai tokoh muda untuk lebih aktif lagi dalam memberantas narkoba di Provinsi Sumatera Selatan. Dia akan menyampaikan kepada seluruh Bupati dan Walikota se Sumsel untuk menyelenggarakan hal yang serupa dalam memberantas narkoba. Tokoh Pemuda Sumsel ini mengajak masyarakat, pemuda dan OKP yang ada bersama aparat dan pemerintah untuk komitmen dalam memberantas narkoba. “Ini modal aset Muratara dalam penanganan narkoba, dimulai dari muda yang muda mengingatkan yang tua, yang tua memberikan pencerahan bagi pemuda,” ajaknya. Tak hanya itu, momen Asian Games jadi ajang empuk bagi mafia untuk memasukkan narkoba ke Provinsi Sumsel, tentunya ini harus dijaga secara bersama sesuai semangat olahraga
tahun ini kita dihadapkan dengan musim kemaru, namun terkait pasokan air bersih kita jamin aman dan tidak ada kendala,”ujar Agus. Dirinya menjelaskan, sepanjang suplai air berasal dari air sungai dan danau, kemungkinan besar tidak akan menjadi kendala saat musim kemarau tiba, hanya saja sebagai langkah antisipasi pihaknya telah menyiapkan pompa air untuk membackup ketersediaan air baku jika mengalami kekeringan. “Kita pernah mengalami kekeringan ditahun 2015 namun ketersediaan air masih aman pada waktu itu. Untuk tahun
FOTO : IMRON / PALPRES
SAMBUTAN | Sambutan Kepala SD N Noman Baru Ridwan Efendi bersama komitenya saat pelepasan siswa/i kelas VI SDN Noman Baru.
kendatipun harganya cukup tinggi, tapi permintaan konsumen tinggi sekali, sehingga para penjual menyetoknya.“ Kami stok ayam, walaupun harganya naik, tapi, konsumen banyak sekali yang memesan untuk berpuasa ini,” tukas Widya. Senada, Lepi Pahlepi (30) pedagang telor di Pasar Lematang mengemukakan, dirinya menjual telur ke konsumen naik sebesar Rp42.000 perkarpet. “Harganya tinggi, biasanya kami jual Rp38 Ribu per karpetnya,”jelasnya. Terpisah, Kepala Dinas Perdagangan Kabupaten Lahat, Fikriansyah SE Msi mengemukakan, hasil inspeksi mendadak (Sidak) sembako masih
relatif aman, walaupun telur dan ayam mengalami kenaikan cukup signifikan. “Permintaan tinggi, tapi hasil sidak masih dalam tingkat sewajarnya saja, memang harga telor dan ayam tinggi, konsumen tetap membutuhkan untuk dikonsumsi,” urainya. Ia menuturkan, tentunya pihaknya meminta kepada pedagang, agar kiranya menaikkan harga sewajarnya, sehingga daya beli konsumen tidak turun. “Jangan sampai daya beli menurun, dikarenakan harga terlampau tinggi dinaikkan, kita sarankan pada tingkatan sewajarnya,” tutup Fikriansyah. BRN
Ia menjelaskan, pendidikan merupakan hal yang penting untuk menentukan masa depan anak, dengan pendidikan yang tinggi, para alumni SDN Noman baru ini diharapkan dapat memiliki masa depan yang cerah seperti para terdahulunya yang sukses menjadi Anggota DPRD Muratara, Kepala Dinas, Kepala Sekolah dan Kanwil Kemenag. “Ingat, Prestasi tak dapat diraih tanpa semangat yang tinggi. Semoga semua anak-anak disini sukses dan bisa menjadi pemimpin Muratara,” ungkapnya. Sementara Kabid Dikdas, Abdul Kadir mengatakan sangat senang dan bangga ka-
rena acara pelepasan itu terkesan sangat meriah. “Ini baru acara luar biasa sangat kompak dan bahkan sekolah ini telah melahirkan para pejabat. Saya bangga dan teruskan prestasi sekolah ini,” ungkapnya. Sekolah Negeri Noman Baru itu,lanjutnya, sekarang telah mendapat prestasi sekolah model dan itu harus dipertahankan bahkan harus ditingkatkan. “Se Kabupaten Muratara ini ada 3 sekolah yang mendapatkan prestasi sekolah model salah satunya SD N Noman Baru jadi harus ditingkatkan. Dan harapan lulus juga sekolah adywiata,” pungkasnya. IMR
SUMSEL
PALEMBANG EKSPRES RABU, 16 MEI 2018
www. palpres.com
Semangat Baru & Terpercaya
15
Siap Intensifkan Razia Pekat Sehabis Tarawih MUARA ENIM,PE - Untuk menjamin dan memastikan suasana khusyuk di bulan suci Ramadhan, Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) Kabupaten Muara Enim akan mengintensifkan razia penyakit masyarakat (pekat). Rencananya operasi razia pekat siap digelar sehabis tarawih selama Ramadan. “Petugas razia tidak hanya sebelum ramadhan tapi saat dibulan suci sampai Lebaran razia akan lebih dintensifkan lagi, sehabis sholat tawarih petugas akan datang untuk mengecek apakah lokasi dilarang buka benar-benar tutup beroperasi,”kata Kasat Pol PP Muara Enim, Musadeq Sai Sohar, saat diwawancarai, Selasa (15/5). Menurutnya, razia dilaksanakan supaya menjamin suasana khusyuk beribadah bulan ramadan di bumi Serasan Sekundang. Pihaknya tak ingin selama bulan ramadan masih ada pengusaha hiburan malam nakal yang nekat beroperasi sehingga menimbulkan keresahan masyarakat. Musadeq menambahkan, pihaknya juga telah menyampaikan sosialisasi berupa surat edaran Bupati Muara Enim kepada seluruh tempat-tempat hiburan diseluruh wilayah Muara Enim. Termasuk dipinggirpinggir jalan lintas sepanjang kota Muara enim sampai Kecamatan Gelumbang. “Untuk itu kami mengimbau supaya tempat hiburan, panti pijat dan sebagainya mengindahkan aturan ini, kami pun juga tak segan-segan menutup paksa tempat hiburan malam yang masih nekat beroperasi,” tegasnya. AFU
FOTO : EKO / PALPRES
SIDAK | Sejumlah petugas melakukan sidak di pasar di kota Pagaralam untuk memantau kenaikan harga, kemarin.
Pantau Harga, Disperindag Temukan Dua Komoditi Naik PAGARALAM,PE - Guna menghindari adanya sejumlah pihak yang memanfaatkan momen menjelang bulan Ramadhan dalam bentuk menimbun berbagai jenis kebutuhan pokok, hingga berdampak pada kelangkaan sembako di pasaran, Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Koperasi UKM dan Pengelolaan Pasar (Disperindagkop UKMPP) Kota Pagaralam tengah melakukan pemantauan kenaikan harga sembako di pasaran yang mulai beranjak naik. Hal ini dilakukan guna menghindari ada pihak memanfaatkan mo-
men Ramadhan untuk menimbun berbagai jenis kebutuhan pokok sehingga berdampak pada kelangkaan sembako dipasaran.Selain itu, Diperindag juga bakal merazia makanan-makanan yang sudah tidak layak makan atau kadaluarsa tetapi masih diperjualbelikan. Sebab, tidak menutup kemungkinan makanan pada tahun lalu masih dijual kembali pada bulan Ramadan ini seperti makan khas Ramadan seperti kurma dan lain sebagainya. “Menjelang Ramadhan kali ini kita akan melakukan berbagai kegiatan seperti pemantauan harga sembako, razia dan maka-
nan kadaluarsa. Kemudian, pada bulan puasa nanti kita juga akan menggelar pasar beduk atau pasar Ramadhan di kawasan pasar Terminal Nendagung” ujar Kepala Disperindagkop UKMPP, Saidi Amrullah, kemarin. Kemudian, dengan adanya pemantauan harga diharapkan dapat mencegah terjadinya penimbunan stok sembako baik itu oleh agen maupun oleh ibu-ibu rumah tangga yang takut pada bulan Ramadan nantinya harga melejit naik. Oleh karena itu, pihaknya menjamin kebutuhan pokok masyarakat nantinya akan
aman dan terkendali. “Kita menjamin bahwasanya berbagai kebutuhan menjelang Ramadan ini akan berlangsung aman. Sebab, dalam waktu dekat ini kita akan memantau para agen dan penjual sembako agar tidak mempermainkan harga. Terlebih jika nanti kita juga akan menggelar operasi pasar murah bagi masyarakat miskin,” katanya. Terlebih saat ini ketersediaan berbagai kebutuhan pokok baik di pasar Dempo Permai dan pasar Terminal Nendagung stabil dan masih batas ambang wajar. Namun, jika ada kenaikan berbagai kebutu-
han pokok pihaknya akan melakukan sidak kepada agen yang ada dan apa penyebab terjadinya kenaikan harga tersebut. “Tujuan kita mengadakan Sidak ini, untuk mengetahui stabil tidaknya harga Sembako di Kota Pagaralam. Dari Sidak harga sembako di Pasar, ada dua komoditas yang mengalami kenaikan,” terang Saidi. Kedua komoditas itu, kata Saidi, yakni daging ayam potong, semula dijual pedagang Rp35 ribu menjadi Rp43 ribu per kilogram, kemudian telur ayam dari harga Rp39 ribu menjadi Rp45 ribu per karpet. KOE
Baznas Bedah Rumah Petani
FOTO : FUADY / PALPRES
PAWAI OBOR | Ribuan masyarakat Kelurahan Muara Enim mengular di jalanan
saat mengikuti pawai obor menyambut bulan suci Ramadhan.
Warga Muara Enim Antusias Ikuti Pawai Obor MUARA ENIM,PE - Ribuan umat muslim tumpah ruah ke jalan H Pangeran Danal, Kelurahan Muara Enim, Kecamatan Muara Enim, Senin (14/5) malam. Mereka berkumpul untuk mengikuti pawai obor menyambut detik-detik Ramadhan yang akan segera tiba. Pawai obor yang dimulai sekitar pukul 20.00 WIB itu, diikuti para remaja masjid, karang taruna dan masyarakat umum se-Kelurahan Muara Enim. Kegiatan ini dimulai dari RW 01, lalu menyusuri jalan di kawasan Kelurahan Muara Enim hingga finish di Masjid Al Kalam, Kampung II. Ketua Pelaksana, Iin melalui Koordinator Lapangan, Jaka Prima Putra mengatakan, pawai obor yang dua tahun berturut-turut digelar ini untuk menumbuhkan persatuan dan kesatuan umat Islam jelang datangnya
bulan Ramadan 1439 Hijriyah. “Melalui ajang ini kita ingin memberitahukan masyarakat luas khususnya di Kelurahan Muara Enim untuk bersemangat menyambut bulan puasa. Sehingga di bulan suci nanti bisa kembali meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT,” jelasnya. Kemudian, lanjut Jaka, acara tersebut juga guna menumbuhkan semangat mencintai Ramadan dengan mengamalkan seluruh ibadah di bulan suci nanti. “Termasuk juga memakmurkan masjid,” bebernya. Jaka pun mengapresiasi seluruh peserta yang sudah ikut berpartisipasi menyemarakkan pawai obor menyambut bulan Ramadan ini. “Kami berterima kasih kepada para pemudapemudi remaja masjid se-Kelurahan Muara Enim yang sudah ikut dalam kegiatan ini,” ucapnya. AFU
Ganggu Kenyamanan, Main Petasan Dilarang PAGARALAM,PE - Kebiasaan menyambut lebaran dengan petasan masih saja dilakoni sebagian warga. Untuk itu dalam rangka menciptakan suasana tenang selama ramadhan 1439 H ini melakukan antisipasi mencegah suasana tidak tenang, salah satunya dengan melarang masyarakat untuk tidak bermain petasan. “Dalam rangka memberikan ketenangan kepada masyarakat dan menegakkan Kamtibmas selama bulan suci ramadhan kami telah mempersiapkan secara matang pengamanan dan peningkatan kamtibmas seperti giat patroli keliling serta melarang masyarakat tidak memainkan petasan selama bulan puasa,” papar
Kapolres Pagaralam AKBP Dwi Hartono, kemarin. Giat yang dilaksanakan itu, ucapnya, dimaksudkan agar selama bulan ramadhan ini nanti umat Islam dapat beribadah dengan lebih tenang, damai, dan khusyu’ dalam menjalankan ibadah sesuai dengan ketentuan agama. “Di bulan suci ramadhan ini, kita hendaknya dapat memanfaatkan betul waktu dengan baik melalui cara meningkatkan kualitas dan kuantitas ibadah, karena di bulan penuh barokah ini menjadi ladang amal. Sudah sewajarnya kita menggali ibadah sebanyak-banyaknya,” pungkasnya. KOE
MUARA ENIM, PE - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Muara Enim kembali melaksanakan program unggulan mereka yakni bedah rumah warga miskin. Kali ini program ini disalurkan kepada Sumadi, seorang petani warga Dusun 2, Desa Muara Emil, Kecamatan Tanjung Agung, Muara Enim. Pelaksanaan bedah rumah Baznas dilangsungkan, Senin (14/5) dengan dibantu personel TNI dan masyarakat setempat. “Program bedah rumah tidak layak huni dan rehab rumah tidak layak huni merupakan program unggulan Baznas Muara Enim, sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat kurang mampu khususnya wilayah Muara Enim,”kata Ketua Baznas Muara Enim, Syachril, Senin (14/5). Dia mengatakan, program bedah rumah tidak layak huni ini diwujudkan dalam bentuk bahan bangunan, dan pekerjaannya melibatkan swadaya masyarakat
BEDAH RUMAH | Sumadi, petani yang menerima program bedah ru-
FOTO : FUADY / PALPRES
mah foto bersama tim Baznas dan personil TNI di depan rumahnya sebelum dilakukan bedah rumah.
dan personel TNI. “Dananya bersumber dari zakat profesi ASN, anggota TNI melalui Unit Pengumpul Zakat (UPZ),”ujarnya. Dijelaskannya, rumah yang dibedah merupakan rumah warga tidak mampu yang kondisinya tidak layak huni, berdasarkan usulan dari masyarakat. Dengan
syarat utama, rumah milik sendiri dan yang bersangkutan masuk dalam golongan warga miskin. “Program bedah rumah dan rehap rumah memang benarbenar tidak layak huni ini, rencananya akan dilakukan terus menerus di setiap Kecamatan yang tersebar di Muara Enim,”
paparnya. Dikatakannya, kegiatan Baznas Muara Enim tidak hanya rehab bedah rumah saja, namun juga ada program-program lain yang sudah dilaksanakan melalui zakat tersebut. “Mudah-mudahan Baznas juga bisa menekan angka kemiskinan di Kabupaten Muara Enim, melalui berbagai program sosial lewat bantuan zakat dan infaq yang kami himpun” ujarnya lagi Lebih lanjut, Syahcril juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh masyarakat dan instansi yang telah mempercayakan Baznas Muara Enim sebagai lembaga resmi penyalur zakat. “Untuk itu, kami mengajak seluruh elemen masyarakat yang mampu, khususnya para ASN dan pengusaha, instansi agar dapat membantu progam kami dengan menyalurkan zakat dan infaq kepada Baznas Muara Enim,” pungkasnya. AFU
UTD RSUD PALI Tiap Hari Layani Pendonor PALI,PE - Saat ini Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) telah tersedia Unit Transfusi Darah (UTD) yang setiap hari siap melayani warga yang ingin mendonorkan darahnya. Langkah Ini dilakukan supaya pasien yang membutuhkan transfusi tidak lagi jauh-jauh mendapatkan darah. Direktur RSUD PALI, dr Tri Fitrianti mengatakan, semenjak adanya UTD pada 2017, maka pelayanan donor darah bisa dilakukan setiap hari. “Selain pelayanan dan transfusi, juga bisa sebagai Bank darah atau tempat penyimpanan darah,” kata dr Fitri saat dibincangi, kemarin (15/5). Diterangkannya, jika pasien yang membutuhkan transfusi ada beberapa syarat. Pertama, melihat kebutuhan darah si pasien, kemudian setelah dianalisa dokter berapa banyak kebutuhannya. “Nah jika memang tersedia langsung kita berikan sesuai jenis darahnya,” terangnya. Untuk memenuhi kebutuhan pasokan darah, dijelaskany dr Fitri, pihak RSUD selain melakukan pelayanan rutin di UTD, juga melakukan pelayanan donor darah dengan cara jemput bola. Termasuk membuka pel-
FOTO : BERRY / PALPRES
DONOR DARAH | Petugas UTD RSUD Pali sedang melayani warga yang hendak mendonorkan darahnya. uang kerjasama dengan berbagai instansi baik pemerintah maupun swasta. “Kami rutin melakukan pelayanan donor darah setiap tiga bulan sekali di kantor Bupati PALI. Kami juga sering mengadakan even-even donor darah yang bekerja sama dengan semua kalangan,” jelasnya. Diungkapkannya, apabila pasokan darah di RDUD banyak
dan mendekati batas waktu kadaluarsa, maka pihaknya akan berbagi dengan rumah sakit lain yang terdekat. Terkadang, yang mendonorkan darah setiap hari, sementara yang membutuhkan transfusi darah setiap bulan rata-rata dua atau tiga pasien saja. “Jadi kalau stok darah banyak dan mendekati kadaluwarsa, maka kita bagi ke rumah sakit
lain. Tapi, selama ini belum pernah terjadi, karena antara pendonor darah dan pasien yang membutuhkan masih seimbang,” ungkapnya. Karenanya, dr Fitri mengajak masyarakat di Bumi Serepat Serasan agar mendonorkan darahnya. “Apabila ingin mendonorkan darah silahkan datang ke UTD RSUD PALI,” tukasnya. JOE
ALI MUKARTONO, SH, MM KAJATI SUMSEL
PALEMBANG EKSPRES RABU, 16 MEI 2018
HALAMAN 16
Pembobol PN Palembang Dipenjara 3 Tahun PALEMBANG, PE – Aksi yang dilakukan terdakwa M Ilham alias Apek bin Abdullah dan Antonio Andika alias Neo Bin Sukandar terbilang cukup nekat. Mereka kompak membobol kantor Pengadilan Negeri (PN) Palembang dan mencuri beberapa barang elektronik. Akibatnya, ketiga terdakwa ini divonis 3 tahun penjara oleh Majelis Hakim di PN Klas 1 A Khusus Palembang, Selasa (15/5). Vonis itu sama dengan tuntutan JPU Hijiriah SH sebelumnya yang juga menuntut terdakwa dengan pidana penjara selama 3 tahun dan menjerat terdakwa dengan pasal 363 ayat 1 KUHP tentang pencurian. Atas vonis itu, terdakwa menyatakan menerima serta dilanjutkan dengan ditutupnya persidangan dan perkara dinyatakan selesai oleh majelis hakim diketuai Murni SH MH. “Persidangan kita tutup dan perkara selesai,” tukasnya. Diketahui, kedua terdakwa dihadapkan ke muka sidang lantaran melakukan pencurian, bermula saat kedua terdakwa bersama Bambang (DPO) yang saat itu sedang menjaga parkir di belakang Pengadilan Negeri Palembang. Saat itu terdakwa Ilham berencana mengajak terdakwa Antonia dan Bambang (DPO) untuk membongkar dan mengambil barang-barang di Pengadilan Negeri Palembang. Kemudian pada hari Jumat sekitar pukul 01.00 wib dini hari, para pelaku langsung menuju ke belakang Pengadilan Negeri Palembang untuk masuk ke dalam ruangan yang berada di Pengadilan Negeri Palembang tersebut. Para terdakwa juga masuk ke dalam ruangan Panitra Pengganti dengan cara memanjat dinding dan masuk melalui jendela yang tidak terkunci. Lalu mereka mengambil barang-barang berupa 2 (dua) buah Laptop merk ACCER dan uang tunai sebesar Rp.6.000.000,- (enam juta rupiah), akibat perbuatan ketiganya saksi korban Lismawati mengalami kerugian kurang lebih sebesar Rp.13.000.000,- (tiga belas juta rupiah). JAN
Jaksa Telusuri Penggandaan
Buku Perpustakaan SD INDRALAYA, PE - Gabungan Pemuda Mahasiswa Sumsel menggelar aksi damai di halaman kantor Kejaksaan Negeri Kabupaten Ogan Ilir, Selasa, (15/5). Puluhan peserta aksi di bawah kordinator aksi, Sobirin meminta kejaksaan untuk bergegas dalam menindaklanjuti dugaan korupsi pengadaan koleksi buku perpustakaan SD tahun 2017 di Dinas Pendidikan Ogan Ilir. Kepada para Jaksa, Sobirin mengatakan pengadaan koleksi buku perpustakaan SD senilai Rp 5.8 Miliar disinyalir syarat penyimpangan. Tak hanya itu, dia juga meminta kejaksaan untuk memproses mangkraknya proyek Taman Kota yang berlokasi di terminal KM 32 tahun 2017. Menanggapi aksi puluhan orang ini, Kasi Tindak Pidana Khusus Kejari Ogan Ilir, Beni Wijaya mengatakan kesiapan instansinya untuk mengusut kasus korupsi dan penegakan hukum di kabupaten Ogan Ilir. Beni juga berharap, kepada para aktivis untuk terus mengawal setiap proses laporan yang masuk ke Kejaksaan juga mengawal sejauh mana pelaksanaan laporan tersebut di tindak lanjuti kejaksaan. “Kawankawan kami minta bersabar, dan terus mengawal kejaksaan dalam memberikan informasi dan apa saja yang su-
FOTO WIJDAN PALPRES
TANGGAPAN | Kasi Tindak Pidana Khusus Kejari Ogan Ilir, Beni Wijaya memberikan tanggapan terhadap aspirasi yang disampaikan oleh Gabungan Pemuda Mahasiswa Sumsel di halaman kantor Kejaksaan Negeri Kabupaten Ogan Ilir, Selasa, (15/5).
dah kami laksanakan terhadap laporan tersebut,” ujar Beni. Dia juga berharap agar para
aktivis bisa menyampaikan laporan secara tertulis. “Apakah harus berdemo dalam menyam-
paikan laporan. Ini bentuk kerjasama antar warga dan kejaksaan. Kami akan menindak la-
njuti seperti apa laporan dugaan korupsi pengadaan koleksi buku tersebut,” tukasnya. VIV
3 Pegawai Miras Oplosan Dijerat Pasal Berlapis
FOTO JANTA PALPRES
TUNTUTAN | Tiga terdakwa pembuat miras oplosan di kawasan Tanah Mas Kabupaten Banyuasin saat mendengarkan tuntutan dari JPU Rini Purnamawati di Pengadilan Negeri (PN) Palembang.
PALEMBANG, PE - Tiga terdakwa pembuat miras oplosan di kawasan Tanah Mas Kabupaten Banyuasin yakni Mumuh, Irfan dan Ridwan,menjalani persidangan di Pengadilan Negeri (PN) Palembang, kemarin. Dalam surat dakwaan Jaksa Penunut Umum (JPU) Rini Purnamawati terungkap saat terdakwa Mulyadi Gunawan bersama Mumuh, Irfan dan Ridwan pada hari Selasa 6 Februari 2018 sekitar pukul 16.00 WIB di jalan Tanah Mas No 21 RT 05 RW 02 Kelurahan Tanah Mas Kecamatan Talang Kelapa Banyuasin. Saat itu, terdakwa melakukan
atau menyuruh untuk memproduksi atau memperdagangkan barang,yang tidak memenuhi atau sesuai standar yang dipersyaratkan sesuai peraturan perundangan undangan. Berawal dari informasi masyarakat bahwa terdapat kegiatan industri rumahan berupa pembuatan minuman beralkohol yang diduga tidak memiliki izin edar dari pemerintah, petugas Ditreskrimmum Polda Sumsel melakukan penggerbekan dan ditemukan minuman keras jenis Whisky, Vodka merk Mention House. Setelah dilakukan pengecekan izin
edar melalui aplikasi CEK BPOM ternyata pembuatan minuman tersebut dilakukan dengan mengunakan 10 drigen air dan 20 liter alkohol lalu dimasukan di dalam penampungan tedmon ukuran 200 liter. “Perbuatan terdakwa sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam Pasal 62 ayat (2) Jo Pasal 8 ayat (1) hurup a UU RI nomor: 8 tahun 1999 tentang perlindungan konsumen Job.Pasal 55 away (1) Ke-1 KUHP atau melanggar pasal 142 UU RI no 18 tahun 2012 tentang pangan, “ujar JPU Rini Purnamawati SH. JAN
H