Palembang Ekspres Rabu, 22 Oktober 2014

Page 1

Gubernur Dukung Kirab Budaya Garuda Srioeidjaja Lestarikan Tradisi Nusantara PALEMBANG. PE – Untuk melestarikan budaya Nusantara Srioeidjaja, 21 Desember mendatang akan digelar kirab budaya Garuda Srioeidjaja yang diharapkan dapat menyatukan tradisi seluruh Nusantara. Bahkan Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), H Alex Noerdin mendukung perhelatan yang akan diikuti 10 kota di Indonesia. Bersambung ke HAL 5

ECER AN Rp1000,-

R ABU, 22 OKTOBER 2014

Ita Nekat Loncat dari Mobil

Guru PAUD dan keluarga lolos dari penodongan

MARTAPURA. PE – Aksi seorang guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Villa Indah, Ita Wira Buana (31) ini terbilang cukup cerdik dan berani meloloskan diri dari bekapan pelaku penodongan. Warga Dusun Villa Masin, Desa Mendah, Kecamatan Jayapura, Kabupaten Ogan Komering

Ulu (OKU) Timur nekat melompat dari mobil pick up Mitsubishi warna biru nomor polisi (nopol) BG 9501 YA untuk meloloskan diri dan langsung minta pertolongan warga. Massa yang begitu banyak membuat satu dari tiga pelaku bernama Sabarman (45), warga Desa Bedegung, Kecamatan Semidang Aji, Kabupaten OKU berhasil ditangkap dan menjadi bulan-bulan warga. Sementara dua rekannya SN dan IN berhasil meloloskan diri. Bersambung ke HAL 5

Kronologis Penodongan Pasangan Suami Istri Ita-Erlis Selasa, 21 Oktober 2014 sekitar pukul 07.30 WIB 1. Korban Erlis hendak mengantar istrinya, Ita mengikuti rapat di SD Simpang 6. Di tengah jalan, Ita pura-pura merintih dan minta kedua pelaku Mencar. untuk sedikit membuka terpal supaya bisa bernapas. 2. Mengajak anaknya, Herjuda, mereka berangkat naik pick up Mitsubishi biru BG 7. Tepat depan kalangan Desa Lengot, Ita langsung meloncat dari mobil 9501 YA dari rumah di Dusun Villa Masin, Desa Mendah, Kecamatan Jayapura, dan berteriak minta tolong warga. Melihat kejadian tersebut warga yang OKU Timur. berada di kalangan itu langsung mengejar dan menghadang mobil. 3. Baru sekitar 1,5 Km dari rumahnya, kondisi jalan sepi, mereka dihadang 3 pelaku. 8. Pelaku SN dan IN mengacungkan senpi dan berhasil kabur. 4. Ketiga pelaku keluar dari semak-belukar itu langsung menghampiri mobil dan 9. Pelaku Sabarman gagal kabur setelah dipukul Erlis dengan menodongkan senpi di kepala korban. tabung gas. 5. Tangan ketiga korban langsung diikat dan dimasukkan dalam bak mobil dengan 10. Pelaku Sabarman diamankan polisi setelah sempat diamuk posisi badan tertelungkup lalu ditutup terpal. massa.

Tabrak Kerbau, Penumpang Terlantar EMPAT LAWANG. PE - Ratusan penumpang kereta api (KA) Sindang Marga jurusan Kertapati (Palembang)-Lubuklinggau terlantar dan terpaksa naik kendaraan lain. Pasalnya KA yang mereka naiki dari Stasiun Kertapati, Palembang itu

menabrak dua ekor kerbau milik warga. Dua kerbau tersebut mati di tempat kejadian perkara (TKP) sementara lokomotif KA bernomor Bersambung ke HAL 5

UKUR

FOTO: EKO WAHYUDI/PALPRES

Tim BPCB Jambi di Pagaralam mengukur panjang arca batu megalit yang ditemukan warga.

Ada Megalit Unik di Bawah Kebun Kopi

GRAFIS: YAHYA/PALRES

PAGARALAM. PE – Penemuan batu megalitik berupa arca dan batu datar yang diduga dari masa prasejarah semakin membuktikan kebudayaan masa lalu Tanah Besemah sudah tinggi.

Vicky Shu

Bersambung ke HAL 5

MUI: Kemarau Akibat Perbuatan Kotor Manusia

Sukses Tutup HUT Prabumulih

PRABUMULIH. PE Penampilan artis cantik asal ibukota, Vicky Shu sukses menyedot animo masyarakat Prabumulih dalam acara penutupan hari ulang tahun

Terakhir, lebih kurang sepekan lalu, Dika Candra, warga Dusun Bumi Agung, Kelurahan Agung Lawangan, Kecamatan Dempo Utara, Kota Pagaralam menemukan 3 buah arca dan

(HUT) Kota Prabumulih ke13, Selasa (21/10) sekitar pukul 16.30 WIB. “Apa kabar Prabumulih, orangnya ramah-ramah ya!? Bersambung ke HAL 5

ISTISQO

FOTO:MUJIANTO/PALPRES

Wakil Bupati OKI, HM Rifa’i SE bersama warga, PNS, dan TNI mengikuti Solat Istisqo di halaman Pemkab OKI, kemarin.

KAYUAGUNG. PE - Kemarau panjang yang terjadi selama tahun 2014 ini menjadi penderitaan bagi seluruh makhluk hidup di muka bumi. Kekeringan akibat kemarau pada prinsipnya merupakan teguran dari Sang Pencipta kepada manusia, karena banyak yang melakukan perbuatan kotor dan tercela. Demikian ditegaskan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), KH Daud Denim BA saat berkhutbah usai solat Istisqo’ (minta hujan) yang dilaksanakan di halaman Kantor Bupati OKI, Selasa (21/10) pagi. Sayangnya, solat sunnah itu tidak dihadiri Bupati OKI, Iskandar SE. Bersambung ke HAL 5

Catatan Buku Cokelat (1) HIBUR

FOTO: ANDRE/PALPRES

Vicky Shu berduet dengan Walikota H Ridho Yahya menyanyikan lagu “Yang” dalam penutupan peringatan HUT Kota Prabumulih, kemarin.

LIMA tahun usia pernikahanku dengan Ellen sungguh masa yang sulit. Semakin hari semakin tidak ada kecocokan di antara kami. Kami bertengkar karena hal-hal kecil.

K

ARENA Ellen lambat membukakan pagar saat aku pulang kantor. Karena meja sudut di ruang keluarga yang ia beli tanpa membicarakannya denganku, bagiku itu hanya membuang uang saja. Hari ini, 27 Agustus adalah ulang tahun Ellen. Kami bertengkar DIA pagi ini karena Ellen RY kesiangan membangunkanku. Aku kesal dan tak mengucapkan selamat ulang tahun padanya, kecupan di keningnya yang biasa

kulakukan di hari ulang tahunnya tak mau kulakukan. Malam sekitar pukul 7, Ellen sudah 3 kali menghubungiku untuk memintaku segera pulang dan makan malam bersamanya, tentu saja permintaannya tidak kuhiraukan. Jam menunjukkan pukul 10 malam, aku merapikan meja kerjaku dan beranjak pulang. Hujan turun sangat deras, sudah larut malam tapi jalan di tengah kota masih saja macet, aku benar-benar dibuat kesal oleh keadaan. Membayangkan pulang dan bertemu dengan Ellen membuatku semakin kesal! BERSAMBUNG

Anda Punya Cerita Undercover, Ingin berbagi cerita menarik tentang pengalaman pribadi anda mulai dari kisah asmara, perselingkuhan, pekerjaan atau cerita lainnya. Kirimkan permintaan wawancara khusus anda ke email : Semua cerita menarik tentang anda akan kami muat dengan penuturan bahasa Aku. Sehingga siapa pun anda identitasnya akan kami rahasiakan.

plg.ekspres@gmail.com


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.