Palembang Ekspres Kamis, 8 Oktober 2015

Page 1

www.palpres.co.id

Kantor Disbudpar Tambah Personil Pol PP

plg.ekspres@gmail.com Palembang Ekspres

PALEMBANG, PE - Menyusul terjadinya insiden penembakan misterius di gedung Dinas Kebudyaan dan Pariwisata (Disbudpar) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) di Jalan Demang Lebar Daun, Senin (5/10) lalu, Seketaris Daerah (Sekda) Provinsi Sumsel, Mukti Sulaiman telah menginstruksikan penambahan personil Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) agar meningkatkan kembali penjagaan di kawasan kantor kedinasan tersebut.

www.issuu.com/palpres CONTACT PERSON IKLAN 0812-74629119 PEMASARAN 0812-7384213

Bersambung ke HAL 5

ECER AN Rp2000,-

KAMIS, 8 OKTOBER 2015

Transmusi Tabrak Truk Mogok, Belasan Mahasiswa Unsri Terluka

INDRALAYA, PE - Kecelakaan di Jalan Lintas Timur (Jalintim) Palembang-Indralaya kembali terjadi. Satu bus Transmusi mengangkut puluhan mahasiswa Universitas Sriwijaya (Unsri) Indralaya

menabrak satu truk tangki Toyota Dyna Rino yang tengah diperbaiki lantaran mogok, tak jauh dari Pos Pantau Kayuare, Rabu (7/10) sekitar pukul 07.00 WIB WIB. Akibat kecelakaan tersebut, be-

lasan mahasiswa Unsri mengalami luka-luka akibat serpihan kaca sehingga terpaksa dilarikan ke Rumah Sakit Mohammad

Hoesin (RSMH) Palembang. Kecelakaan bermula ketika bus Transmusi bernomor polisi (nopol) BG 7648 AU yang mengangkut mahasiswa, melaju dari arah Palembang

menuju Indralaya dengan kecepatan cukup tinggi. Tiba di Jalintim PalembangIndralaya yang ber-

jarak tak begitu jauh dari Pos Polisi Kayuare. Tiba-tiba sopir bus Transmusi (identitasnya belum Bersambung ke HAL 5

SP2J Janji Tanggung Biaya Pengobatan Korban PALEMBANG, PE – Terkait musibah kecelakaan Bus Rapit Transit (BRT) Transmusi yang menabrak sebuah truk tangki mogok di Jalintim PalembangIndralaya dan melukai belasan penum-

GRAFIS: KGS YAHYA/PALPRES

Bangun Kelas Diprotes Oknum TNI

SENGKETA

BANYUASIN, PE - Terkait dugaan penipuan yang melibatkan mantan Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Banyuasin yang saat ini menjabat Asisten III Sekretariat Daerah (Setda) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuasin, Merki Bakrie yang dilaporkan Reza Fahlevi di Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Selatan (Sumsel). Akhirnya mendapat tanggapan

dari Kadisdik Banyuasin, Umar Usman. Umar mengatakan kalau pihak pelapor itu masih tercatat sebagai pegawai negeri sipil (PNS) dan staf di kantor Disdik Banyuasin. Menurut dia, si pelapor masih mempunyai hubungan dekat dengan yang terlapor Merki Bakri saat menjabat sebagai Kadisdik Banyuasin sebelum dirinya menjabat sebagai Kadisdik Banyuasin.

“Setahu saya antara yang melapor dan terlapor pernah memiliki hubungan kerjasama, ketika itu Reza Fahlevi sebelumnya bertugas di staf Inspektorat Kabupaten Banyuasin, lalu diajak oleh Merki untuk pindah tugas di kantor Disdik, sebagai staf biasa,” ujar Umar kepada Palembang Ekspres, kemarin. Dia mengaku sejak sebulan terakhir

Laporan Haji 2015

Hambali Bersyukur Jamaah Kita Selamat PALEMBANG, PE - Sebanyak 447 jamaah haji Kelompok Terbang (Kloter) 3 tiba di Kota Palembang, Rabu (7/10) sore. Kedatangan mereka disambut Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), Drs H Hambali M.Si di Aula Asrama Haji Debarkasi Palembang. “Alhamdulillah jamaah asal Sumsel tidak ada yang terkena musibah baik musibah crane ataupun tragedi di Mina. Hal ini tidak terlepas dari buah kerjasama dan ketertiban para jamaah dan petugas kloter. Oleh sebab itu saya mengucapkan banyak terima kasih,” tutur Hambali. Bersambung ke HAL 5

ini Reza Fahlevi tak masuk kantor alias bolos kerja makanya dalam waktu dekat ini, pihaknya akan memanggil yang bersangkutan. “Kita dalam waktu dekat akan memanggil Reza, karena kalau sampai tidak masuk-masuk kerja akan melanggar PP 53 tahun 2010 tentang kedisplinan PNS,” jelasnya. Bersambung ke HAL 5

Gandeng LAPAN Atasi Kebakaran Lahan BNPB bikin Kanal Blocking di lahan rawan terbakar

Empat siswa SDN 7 Palembang bermain membelakangi lahan yang bakal dibangun ruang kelas sekolah mereka namun disengketakan oleh seorang oknum TNI.

Bersambung ke HAL 5

Bersambung ke HAL 5

Reza dan Merki Ada Hubungan Dekat

FOTO: TRISNO/PALPRES

PALEMBANG, PE – Pembangunan ruang kelas Sekolah Dasar Negeri (SDN) 7 Palembang di Jalan Seruni, Komplek Perum Dosen, Blok A, Kecamatan Ilir Barat (IB) 1 sedikit terganggu. Lokasi lahan yang akan dibangun mendapat protes dari oknum TNI, yang belakangan diketahui bernama Gusnadi karena diklaim sudah mematok tanah miliknya. Dari hasil pantauan Palembang Ekspres, lahan sekolah yang akan dibangun ruang kelas tersebut masih berupa lebak yang ditumbuhi tanaman keladi. Sementara, ruang kelas yang dibangun melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) ini harus selesai pertengahan Desember 2015. Sehingga dikhawatirkan, bangunan tersebut tidak selesai tepat waktu.

pangnya yang rata-rata mahasiswa Universitas Sriwijaya (Unsri) Palembang, Rabu (7/10) kemarin, PT Sarana Pembangunan Palembang Jaya (SP2J)

JAKARTA, PE - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Selatan (Sumsel) melakukan penandatangan nota kesepahaman atau memorandum of understanding (MoU) dan perjanjian kerja sama dengan Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN), Rabu (7/10) bertempat di kantor pusat LAPAN. Selain dengan

RITUAL

Sumsel, LAPAN juga melakukan perjanjian kerja sama dengan Pemprov Lampung, Pemprov Nusa Tenggara Timur (NTT), Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Batang, Pemkab Banjar, UNY, Unnes, PT CSM dan Balitbangkes. Kerja sama ini akan meliputi penelitian, pengembangan, perekayasaan, dan Bersambung ke HAL 5

FOTO: ALHADI FARID/PALPRES

Ratusan umat Hindu Sumsel dan Bali tengah melakukan ritual sembayang minta hujan di Pura Agung Sriwijaya, Jalan Seduduk Putih Palembang, tadi malam.

Umat Hindu Sembayang Minta Hujan PALEMBANG, PE - Kabut asap yang melanda Kota Palembang dan beberapa kota/ kabupaten di provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) semakin

pekat dan sudah beberapa bulan ini seakan tak kunjung menghilang, mendorong puluhan masyarakat Hindu Sumsel berserta Sesepuh melakukan

ritual sembahyang untuk diturunkan hujan sebagai solusi terbaik penghilang kabut asap di Palembang. Bersambung ke HAL 5

Aku Memilih yang Salah (1) MEMILIH pasangan hidup, tentunya tak sama dengan memilih barang antik di pasar loak. Terkadang kita malah tidak bisa meyakini pilihan kita sendiri.

S

EBAGAI lelaki, aku banyak diberi pilihan, sampai-sampai aku tak tahu mana yang terbaik untuk menemani hidupku. Ibuku memilihkan salah seorang tetangga jauh semasa kami masih di desa. Bersambung ke HAL 5

Anda Punya Cerita Undercover, Ingin berbagi cerita menarik tentang pengalaman pribadi anda mulai dari kisah asmara, perselingkuhan, pekerjaan atau cerita lainnya. Kirimkan permintaan wawancara khusus anda ke email : plg.ekspres@gmail.com Semua cerita menarik tentang anda akan kami muat dengan penuturan bahasa Aku. Sehingga siapa pun anda identitasnya akan kami rahasiakan.

KERJA SAMA

FOTO: HUMAS PEMPROV SUMSEL FOR PALPRES

Gubernur Sumsel, H Alex Noerdin menyalami Kepala LAPAN, Prof DR Thomas Djamaluddin usai penandatanganan perjanjian kerjasama di kantor pusat LAPAN, kemarin.


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.