Epaper Edisi 12 Maret 2024 | RADAR BOGOR DIGITAL

Page 1

FOTO

Sukacita

Sambut Ramadan

BOGOR–Jemaah memadati sejumlah masjid untuk melaksanakan salat tarawih perdana tadi malam. Seperti yang terlihat di Masjid Agung Kota Bogor. Jemaah yang datang dari berbagai wilayah itu,

antusias menunaikan salat tarawih di masjid yang hampir menuntaskan proses revitalisasinya tersebut.

 SUKACITA Baca Hal 10

KHUSYUK: Masyarakat dari berbagai wilayah mengikuti salat tarawih berjemaah di Masjid Baitul Faidzin, Cibinong, Kabupaten Bogor, tadi malam.

Masih Tak Terkendali

Harga Eceran Tertinggi Beras Naik

Pemerintah memutuskan menaikkan harga eceran tertinggi (HET) beras premium. Kenaikan ini berlaku di seluruh wilayah Indonesia. Dengan kisaran kenaikan Rp 1.000/kg. Kenaikan ini berlaku hingga 23 Maret, kemudian akan dievaluasi kembali. Apakah kembali ke harga semula, tetap naik, atau bahkan naik lagi.

 MASIH Baca Hal 10

Waspada Hujan Lebat

Hingga 14 Maret

BOGOR–Sejak akhir Februari, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah menyatakan Indonesia akan diterjang cuaca ekstrem. Cuaca Ekstrem ini diperkirakan sampai 14 Maret untuk beberapa wilayah. Dampaknya sudah terlihat, yakni bencana hidrometrologi di beberapa daerah.

 WASPADA Baca Hal 10

Masuk Musim Panen, Tetap Masih Mahal

BOGOR–Sejumlah kalangan berharap kondisi beras di pasaran kembali normal. Baik itu dari sisi harga maupun pasokan atau suplai. Saat ini di sejumlah daerah sudah masuk musim panen. Bahkan harga gabah kering giling (GKG) di tingkat petani cenderung turun.

Perkembangan pasokan beras itu disampaikan pakar kebijakan

agribisnis IPB Feryanto. Dia mengatakan saat ini seabgian sentra pangan sudah mulai memasuki panen raya. Artinya stok beras akan bertambah. ’’Bahkan di lapangan diinformasikan harga GKG mengalami penurunan,’’ katanya kemarin (11/3).

 MASUK Baca Hal 10

TEMPAT BERISTIRAHAT: Rest area KM 57A tol Jakarta-Cikampek yang masuk wilayah Karawang menjadi favorit banyak pengguna kendaraan yang bepergian dari Jakarta (6/3). (Kanan) Masjid At Taubah, salah satu fasilitas yang tersedia di rest area Km 57A tol Jakarta-Cikampek.

Memejamkan Mata Sejenak atau Menghirup

Udara Segar di Kursi Estetis Rest Area Km 57A

Cukup dengan

Rp10 Ribu Per Jam

besar dan kecil.

Akses masuk tersebut menjadi catatan pertama rest area yang masuk wilayah Karawang ini. Pada Rabu (6/3) lalu, yang masih hari kerja saja, antreannya sudah lumayan panjang. Bisa dibayangkan kepadatannya saat arus mudik mulai mengalir.

 CUKUP Baca Hal 10

Kenaikan Harga Eceran Tertinggi (HET) Beras (Harga Rp per kg) Jawa, Lampung, Sumsel Aceh, Sumut, Sumbar, Bengkulu, Riau, Kepri, Jambi, Kep. Babel NTT Kalimantan Bali & NTB Sulawesi Maluku Papua 13.900 13.900 13.900 14.900 14.900 14.900 14.400 14.400 14.400 14.800 14.800 15.400 15.400 15.400 15.800 15.800 Sumber: Badan Pangan Nasional Keterangan: HET Lama HET Baru SUBUH 04.43 DZUHUR 12.06 ASHAR 15.12 MAGRIB 18.14 ISYA 19.19 BERBURU KEBUTUHAN RAMADAN INDEKS Baca Metropolis Hal 12 Selasa 12 maret 2024 1 ramadan 1445 H Terbit 12 halaman HARGA Rp4.000 BERLANGGANAN Rp90.000 ”Hotel transit mini” dan masjid luas berdesain memikat di antara alasan kenapa rest area Km 57A dipilih banyak pengendara sebagai tempat beristirahat.
untuk Hilangkan Kantuk
MASUK ke rest area 57A tol Jakarta–Cikampek, yang langsung menyambut antrean kendaraan besar atau truk untuk masuk. Memang aksesnya hanya terdiri dari dua lajur: untuk kendaraan
: RADAR BOGOR HENDI NOVIAN

Runtuhnya Dinasti RY di Kursi Parlemen

BOGOR–Hasil pleno KPU Kabupaten Bogor dalam Pemilu 2024 cukup mengejutkan. Tak ada nama keluarga Yasin di kursi parlemen yang akan mewakili rakyat hingga periode 2029 mendatang.

Ya, nama keluarga Yasin sangat kesohor di seantero Bogor, khususnya Kabupaten Bogor. HM Yasin merupakan pendiri dan tokoh kharismatis PPP di Bogor, dan pernah menjabat sebagai anggota DPRD Kabupaten Bogor dan anggota DPRD Kota Bogor.

Elly meraup 99.546 suara caleg. Namun, sang petahana DPR RI itu belum bisa menggerakan mesin partai.

Alhasil partai berlambang Kabah itu hanya mampu mengoleksi 168.963 suara berdasar rekapitulasi perhitungan pleno KPU Kabupaten Bogor. Elly sebenarnya punya harapan mempertahankan kursi. Tetapi, debat perolehan hasil akhir PPP dengan Demokrat di Rapat Pleno KPU Kabupaten Bogor berujung kemenangan Partai Demokrat.

Demokrat mengantongi 178.680 suara, selisih 9.717 dibanding suara PPP. Selain kekalahan Elly di pertarungan kursi DPR RI, sang menantu bernama Tegar Putra Munggara juga ikut mengadu

nasib di dapil 2 Bogor Selatan

DPRD Kota Bogor. Setali tiga uang dengan mertua, Tegar pun gagal.

Sementara putra keduanya, Rahmat Yasin, merupakan mantan Bupati Bogor periode 2008-2013, serta 2013-2014. Modal itu seharusnya menjadi bekal bagi trah Yasin untuk melenggang mulus ke parlemen. Kali ini PPP yang memasang “jagoan” keluarga RY, tumbang secara bersamaan di pemilihan legislatif (pileg) 2024.

Bersama caleg petahana Anton Sukartono Suratto,

Menantu RY-Elly tersebut, cuma mampu mendapatkan 1.647 suara berdasarkan hasil pleno KPUD Kota Bogor. Ia gagal karena berada di urutan ketiga suara terbanyak di dapilnya. Sedangkan, adiknya RY yang paling bungsu yaitu, M.Iqbal maju di dapil 3 Bogor Barar

DPRD Kota Bogor, dengan nomor urut 1 tetap dari PPP hanya mendapatkan 2.376 suara. Ia juga gagal mendapatkan kursi wakil rakyat.

Kabupaten Cianjur di dapil Jawa Barat III. Sang ketua DPC PPP ‘Kota Hujan’ itu hanya mampu meraup 8.593 suara. Mirisnya lagi, ZM harus kalah dari caleg pendatang baru PPP dengan nomor urut 2, Fathan Kamil dengan jumlah suara 8.800 suara di Kota Bogor. Kekalahan keluarga RY dalam merebut suara rakyat untuk menuju parlemen itu pun, menjadi fenomena yang banyak membuat setiap orang terbelalak hingga nyaris tak percaya. Padahal, figur RY dalam pemerintahan maupun politik Kabupaten Bogor sangat mumpuni.

mentereng baik di kubu petahana maupun pendatang baru.

Yusfitriadi menjelaskan fenomena kemenangan maupun kekalahan caleg di Kabupaten Bogor ditempuh secara berbeda-beda. Ada yang lewat efek capres ada juga karena masyarakat yang menginginkan wajah baru.

“Kasusnya sangat berbedabeda. Seperti Marlyn dari partai Gerindra, diuntungkan dengan prabowi efect sebagai calon presiden,” ungkapnya.

DINILAI LAYAK: Ade Ruhandi dinilai layak memimpin Kabupaten Bogor di masa mendatang.

Dinilai Layak

Pimpin Kabupaten Bogor

Runtuhnya dinasti RY di kontestasi Pemilu 2024 sebenarnya sudah diprediksi Pengamat Politik, Yusfitriadi Ia melihat akan ada dua kursi peta hana yang berpotensi tergeser akibat perubahan suara yang saat ini terjadi.

Dimulai dari sang istri yakni, Elly Halimah Yasin. Politisi yang juga ketua DPC PPP Kabupaten Bogor tersebut, maju dengan nomor urut 1. ia gagal mengamankan posisinya di Senayan.

Derita kekalahan keluarga RY semakin lengkap. Ketua DPC PPP Kota Bogor yang juga masih adik kandung RY, Zaenul Mutaqien yang mengikuti jejak sang ka kak ipar maju ke Se na yan. Pria yang karib disapa ZM itu mewakili Kota Bogor-

“Potensi tersebut menimpa Elly Yasin dari PPP dan Anton (Sukartono Suratto) dari Demokrat. Apalagi jika perhitungan akhir Gerindra malah mendapatkan 3 kursi maka akan menggerus satu kursi lagi dan potensi yang tergerus adalah kursi ke dua Golkar,” ungkapnya.

Selain itu di aspek masyarakat menginginkan sosok baru, disebabkan sosok lama dinilai tidak signifikan tingkat keterwakilannya dalam segmen apapun. Hal ini, Kata Kang Yus-sapaan karibnya-bisa dilihat dari Asep Wahyuwijaya yang pernah di DPRD Provinsi kemudian mencoba ke DPR RI dan saat ini berpotensi lolos. “Namun dalam kasus Asep Wahyuwijaya, sebetulnya dalam percaturan politik bukan orang baru, namun aktor politik lama yang “ganti baju” . Sehingga jaringan politiknya masih cukup terawat dengan baik,” jelasnya.(rp1)

Dapil Jabar V Kabupaten Bogor ini memang telah menghadirkan persaingan ketat sejak awal. Dapil yang disebut Dapil Neraka ini diisi dengan sejumlah nama

DEKLARASI: Deklarasi Relawan Bogor Brafo kepada Dedie A Rachim sebagai bakal calon wali kota (bacawalkot) Bogor.

(DEDE SU*PRIADI/RADAR BOGOR)

Bogor Brafo Dukung Dedie Rachim

BOGOR–Relawan Bogor Brafo secara resmi mendeklarasikan dukungan kepada Dedie A. Rachim, menjadi calon Wali

Kota Bogor periode 20242029. Adapun, deklarasi itu dilakukan bersamaan dengan kegiatan silaturahmi Relawan Brafo, yang berlangsung di gedung

Serbaguna Dewan Perwakikan

Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bogor pada Minggu, (10/3).

Ketua Umum Bogor Brafo, Fajari Arya Sugiarto mengatakan, kegiatan Brafo ini secara umum memiliki tiga agenda.

Pertama, adalah agenda silaturahmi relawan, di mana merka sudah membantu memperjuangkan dirinya pada Pileg 2024.

Kedua, deklarasi Bogor Brafo yang semula hanya terdiri dari

dua kecamatan di Bogor Timur dan Tengah, saat ini merambah ke enam kecamatan yang ada di Kota Bogor. “(Saat ini).sudah terbentuk perwakilan-perwakilan dari tiap kecamatan,” kata Fajari. Adapun, Fajari didapuk sebagai Ketua Umum, Hakanna sebagai Bendahara, dan berikutnya akan disusun formasi struktural hingga tingkat ke bawah mungkin sampai RT/ RW. Kemudian, agenda ketiga dilaksanakan deklarasi dukungan dari Relawan Bogor Brafo untuk Dedie sebagai Wali Kota Bogor 2024. Saat disinggung alasan mendukung Dedie, pertama karena melihat potensi dan kinerjanya selama hampir lima tahun menjadi pasangan Wali Kota Bogor Bima Arya.

“Kita melihat Kang Dedie ini bisa meneruskan programprogram kinerja dan bisa mendelegasikan apa yang sudah Kang Bima perbuat selama ini,” ucapnya. Fajari menambahkan, dirinya membuka secara terbuka bagi masyarakat yang ingin bergabung dengan Relawan Bogor Brafo.

Kemudian, Bogor Brafo sendiri ke depan tidak hanya fokus pada Pilkada, namun juga tetap akan berkontribusi untuk masyarakat Kota Bogor secara luas. “(Ke depannya) Insyaallah kita tetap akan berkontribusi untuk Kota Bogor, ke masyarakat terutama yang sudah berjalan selama ini mengenai kesehatan, kesejahteraan, dan pendidikan,” ucapnya.

Pada kesempatan ini, Fajari menegaskan Bogor Brafo ini

bukan sayap partai, namun akan berkembang ke depannya melihat apakah ormas atau paguyuban.(ded)

CIBINONG– Menjelang kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (pilkada) Kabupaten Bogor, sejumlah nama bakal calon mulai bermunculan, namun yang telah resmi mendeklarasikan diri sebagai bakal calon Bupati baru Ade Ruhandi Mantan Ketua DPRD periode 2014-2019 tersebut pun pernah menjadi peserta kontestasi Pilkada sebagai calon Bupati Bogor berpasangan dengan Ingrid Kansil. Dianggap memiliki pengalaman dalam dunia politik, terutama pada saat memimpin wakil rakyat dan sempat menjadi peserta pemilu pada pilkada, Wakil Ketua Komisi IV DRPD Kabupaten Bogor, Ridwan Muhibi menganggap sosok yang akrab disapa Ade Jaro lebih siap memimpin Kabupaten Bogor. “Beliau punya pengalaman

langsung bersentuhan kepada masyarakat. Sepak terjangnya sangat mempuni, selain itu pengalamannya saat jadi Ketua DPRD bisa dijadikan modal untuk inventarisir mencari solusi permasalahan di Pemkab Bogor,” Kata Ridwan. Selain memiliki pengalaman serta mengerti akan keterbatasan Kabupaten Bogor, Jaro Ade merupakan putera daerah. Sehingga sudah dipastikan dirinya akan lebih mudah atasi tiap persoalan yang dihadapi masyarakat. “Beliau putera asli daerah, pemimpin yang dilahirkan di daerahnya sendiri pasti lebih memiliki rasa empati dan kepedulian tinggi, bukan mencari keuntungan tapi dia akan sekuat tenaga memperbaiki apa yang kurang, meningkatkan yang sudah baik,” katanya.(zer)

(FIKRI/RADAR BOGOR)

EMPAT PILAR: Ravindra Airlangga saat menjadi pembicara dalam sosialisasi IV Pilar MPR RI di Kelurahan Tengah, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor pada Minggu, (10/3) pekan lalu.

Jaga Persatuan dan Ideologi Bangsa Pasca Pemilu

CIBINONG–Anggota Komisi IV DPR RI, Ravindra Airlangga, menyebut penerapan IV Pilar MPR RI yakni Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika sangat penting saat ini. Sebab, menjadi sarana menjaga persatuan dan ideologi kebangsaan pasca Pemilu dan di tengah tantangan global. Hal ini dia sampaikan saat menggelar sosialisasi IV Pilar MPR RI di Kelurahan Tengah, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor pada Minggu, (10/3) pekan lalu. Ia pun menjelaskan terkait nilai filosofi dari IV Pilar MPR RI sebagai ideologi negara, konstitusi, bentuk negara, dan semboyan Indonesia.

“Pertama, Pancasila adalah Ideologi Negara mencakup aspek etika/moral, politik, ekonomi, sosial budaya, dan pertahanan keamanan,” ungkapnya. Lalu kedua, UUD 1945 adalah hukum dasar tertulis dan tertinggi. Kemudian yang ketiga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang merupakan bentuk negara yang dipilih di sidang BPUPKI, dengan pertimbangan kesatuan lebih menjamin persatuan yang kuat.

“Keempat, Bhinneka Tunggal Ika dipilih sebagai pilar keempat MPR RI karena adalah semboyan yang mencerminkan keanekaragaman Indonesia,” tambahnya.(rp1)

POLITIK RADAR BOGOR SELASA, 12 MARET 2024 1 RAMADAN 1445 H HALAMAN 2
Pepen Firdaus, S.Sos ELLY YASIN ZAENUL MUTAQIN M. IQBAL TEGAR PUTRA MUNGGARA

1. PLN Bogor (0251) 8345400

2. Bendungan Katulampa (0251) 8334344

3. RS Hermina Bogor (0251) 8382525

4. RS Melania Bogor (0251) 8321196

5. Rs Pmi Bogor (0251) 8324080

6. RS EMC Sentul (021) 29672977, (021) 29673000

7. RS Mulia Pajajaran (0251) 8379898

8. Damkar Kabupaten Bogor (021) 8753547

Rumah

RS Azra (0251) 8318456

(021) 29232525

RS

RS Medika Dramaga (0251) 8308900/081319310610

Bogor Medical Center (BMC) (0251) 8390435

RS Karya Bhakti Pratiwi (0251) 8626868

Rumah Sakit Dr H Marzoeki Mahdi (0251) 8324024

Rumah Sakit Islam Bogor (0251) 8316822

Rumah Sakit Daerah (Rsud) Cibinong 021-875348, 8753360

Rumah Sakit Lanud Atang Sandjaja (0251) 7535976

RS Annisa Citeureup (021)8756780, Fax. (021)8752628

RS Harapan Sehati Cibinong (021)87972380, 081296019016

Rumah Sakit Salak (0251) 8344609/834-5222

RSUD Ciawi (0251) 8240797

Klinik Utama Geriatri Wijayakusuma (0251) 7568397

Rumah Sakit Bina Husada (021) 875-8441

Rumah Sakit ibu dan anak Nuraida(0251) 8368107, (0251) 368866

Yayasan Bina Husada Cibinong (021) 875-8440

Rumah Sakit Bersalin Assalam Cibinong (021) 875-3724

Rumah Sakit Bersalin Tunas Jaya Cibinong (021) 875-2396

Rumah sakit Bina Husada Cibinong (021) 8790-3000

RS Trimitra Cibinong 021-8763055/56

Rumah Bersalin & Klinik Insani Cibinong (021) 875-7567

RS Sentosa Bogor, Kemang (0251)-7541900

RS Ibu dan Anak Juliana, Bogor (0251) 8339593, Fax. (0251)-8339591

RSIA Bunda Suryatni (0251) 7543891,(0251) 754-3892

Klinik Insani Citeureup (021) 879-42723

RSIA Kenari Graha Medika Cileungsi (021) 8230426

Rs Paru Dr. M. Goenawan Partowidigdo Cisarua-Bogor (0251) 8253630, 8257663

RS Asysyifaa Leuwiliang (0251) 8641142

RS Vania IGD (0251) 8380613, (0251) 8380601/8380605

RSKIA Sawojajar (0251) 8324371

POLRES BOGOR 021-8750163

021-89931174

Polsek Cileungsi 021-8230861

Polsek Cariu 021-89961058

Polsek Nanggung 0251-8682769

Polsek Babakan Madang 021-87962777

Polsek

HASIL sidang isbat penentuan awal Ramadan telah berlangsung pada hari Minggu tepatnya setelah solat magrib. Pemerintah Indonesia melalui kementerian agama RI, mengumumkan bahwa awal puasa Ramadan 1445 H jatuh pada hari Selasa, 12 Maret 2024. Dan ada juga sebagian umat Islam yang melaksanakan ibadah puasa pada hari Senin. Walau demikian tetap saling menghormati dan menghargai perbedaan. Umat Islam melaksanakan ibadah puasa sebulan penuh.

Suka cita menyambut bulan

suci Ramadan. Pasalnya bulan

Ramadan adalah bulan yang sangat dinanti-nanti oleh semua umat Islam. Bulan Ramadan bulan kemuliaan

dan juga bulan diturunkannya

Alquran kepada Nabi Muhammad Saw sebagai nabi dan rasul utusan Allah Swt.

Masyarakat muslim di Indonesia, menyambut bulan suci

Ramadan dengan gembira. Banyak yang mengadakan Tarhib Ramadhan di mana-mana dengan pawai, tausiah, bahkan dengan

Islam Adalah Jalan Ninjaku

KALI pertama membaca cuitan ”Ini Jalan Ninjaku” berseliweran di media sosial baru-baru ini, membuat berpikir apakah itu jalan ninja? Apalagi yang memang bukan penggemar tokoh ninja atau hal-hal yang berkaitan tentang ninja. Ternyata, usut punya usut ”Jalan Ninja” diambil dari kata-kata bijak di anime Naruto. ”Aku tak akan menarik kembali kata-kataku, karena itulah jalan ninjaku.” Mungkin, untuk orang yang bukan penggemar Naruto bahkan tidak pernah mengetahui tentang Naruto tidak akan memperhatikan ungkapan tersebut. Tapi setelah viral dan digunakan dalam berbagai narasi, ternyata jalan ninja memiliki makna yang dalam. Jadi, wajar saja jika lantas filosofis dasar ini digunakan oleh netizen Indonesia sebagai jalan ninja hidup mereka.

Jalan ninjaku adalah cara hidup, motto, keyakinan, atau ”mimpi” para shinobi (ninja). ”Shinobi no Ikikata” adalah semboyan atau motto dan keyakinan setiap ninja yang selalu memegang teguh aturan yang dibuat sebagai tujuan dalam kehidupan. Lantas apakah ada jalan ninja dalam kehidupan?

Jelas saja ada, Islam adalah jalan ninjaku. Sebagai seorang muslimah yang tinggal di negri dengan jumlah muslim terbanyak di dunia, motto ini menjadi wajib di sandangkan atau tersemat dengan erat pada setiap orang yang mengaku baragama Islam. Karena pada dasarnya Islam adalah sebuah Ideologi yang mampu mengatur aspekaspek kehidupan. Mulai dari pengaturan terhadap diri sendiri, cara beribadah dengan Tuhannya, serta pengaturan diri dengan

FRAMBUSIA merupakan penyakit menular yang masih menjadi masalah kesehatan masyarakat di Indonesia sehingga perlu dilakukan penyelenggaraan penanggulangan secara terus menerus, efektif, dan efisien. Saat ini, Frambusia masih merupakan Penyakit Menular Tropik Terabaikan/Neglected Tropical Deseases (NTD).

Nah Kota Bogor sudah bebas frambusia.

Prestasi ini mendapat apresiasi dari dari

Kementrian Kesehatan. Pada Rabu (6/3/ 2024) di Hotel Grand Sahid Jaya Jakarta, Kota Bogor resmi menerima Sertifikat Kabupaten/Kota Bebas Frambusia.

Sertifikat Bebas Frambusia Kota Bogor diserahkan langsung oleh Menteri Kesehatan

RI, Bapak Budi Gunadi Sadikin kepada Kepala

Dinas Kesehatan Kota Bogor, dr. Sri Nowo Retno MARS didampingi oleh Kepala Bidang

P2P, Bapak Bai Kusnadi SKM, MPH dan Ketua Tim Kerja P3MS, dr. Tengku Yenni Febrina, M.Kes. Sertifikat Bebas Frambusia diberikan kepada Kabupaten/ Kota yang telah terbukti tidak ditemukan kasus frambusia dan memiliki surveilans frambusia yang bekinerja baik. Surveilans frambusia berkinerja baik yaitu menemukan secara aktif penularan frambusia dengan mencari suspek serta mengskrining suspek sehingga benar-benar terbukti tidak ada penularan dan kasus di Kota Bogor serta rutinnya melakukan pelaporan zero reporting. (**)

sesama manusia dan lingkungan, alias mampu mengatur ekonomi, pendidikan, kesehatan, bahkan politik sekaligus. Karena itu sudah seharusnya seseorang yang memiliki identitas sebagai seorang muslim berbangga dengan jatidirinya yang kelak akan mampu bersaing dengan negara manapun di dunia bila berbekal keimanan yang kuat terhadap agamanya, serta bersemangat dalam menjadi agen perubahan peradaban yang mulia dan tinggi dengan berbekal ilmu pengetahuan dan teknologi. Terkhusus para pemuda pemudi yang akan mendominasi negeri ini di tahun mendatang. Bukan malah terlena dengan berbagai kemaksiatan dan meniru perilaku peradaban bangsa lain yang jelas merusak.

Ade Mulyani Gunung Putri Bogor

Ramadan Momen Tingkatkan Iman dan Takwa

tradisi cucurak atau makan bersama keluarga, sanak saudara bahkan teman-teman. Ramadan adalah momentum untuk meningkatkan ketaatan dan ketakwaan kepada Allah Swt. Puasa Ramadan jangan dijadikan untuk bersantaisantai karena alasan berpuasa lemas untuk beraktivitas. Menjadi pengingat, perintah puasa adalah perintah dari Allah Swt dan merupakan konsekuensi keimanan dengan menjalankan segala perintahNya dan menjauhi segala yang

dilarang-Nya. Dalam Alquran surat Al-Baqarah ayat 183, dengan puasa agar kita menjadi takwa. Banyak keutamaan berpuasa Ramadan diantaranya bulan Ramadan adalah bulan diturunkannya Alquran, malam laitul qadar yang mana merupakan malam kemuliaan, awal Rasulullah dakwah Islam secara terbuka, Rasulullah dan umat Islam memenangkan perang badar, dan lainnya. Oleh karena itu, umat Islam senantiasa bersemangat dalam menjalani ibadah puasa,

senantiasa menjalani ibadah ramadhan dengan produktif. Ibadah puasa bukan sekedar menahan lapar dan haus saja, tapi harus dilandasi dengan keimanan dan menjalankan ajaran Islam dengan totalitas. Jadikan Ramadan momen untuk membangun dan mengerjakan amalamal terbaik dan diiringi dengan rasa syukur kepada Allah Swt masih diberikan kesempatan untuk beribadah di bulan Ramadan.

Andini, Ciomas Bogor

Harga Pangan Naik Jelang Ramadan

SEOLAH menjadi tradisi harga pangan naik setiap jelang Ramadhan, kondisi ini sangat memberatkan dan menyulitkan masyarakat. Badan Pusat Statistik (BPS) menyatakan harga komoditas pangan akan mengalami inflasi pada bulan Ramadan. Hal ini merupakan situasi musiman seperti tahuntahun sebelumnya.

Kenaikan harga pangan disebabkan permintaan meningkat pada bulan Ramadan. Komoditas yang berpotensi naik di antaranya, daging ayam, minyak goreng, dan gula pasir.

Komoditas pangan lainnya seperti beras juga berpotensi naik, kenaikan itu dipicu oleh kemungkinan dimulainya musim kemarau dan penurunan produksi beras di Indonesia. Apabila harga beras naik, maka akan mendorong inflasi secara umum.

Memahami bahwa kenaikan pangan jelang ramadhan sebagai tradisi sangat keliru, karena bulan Ramadan merupakan bulan untuk memperbanyak amal shalih bukan malah menambah budaya konsumtif. Tingginya permintaan terhadap

bahan pangan tentu akan menyebabkan barang langka di pasaran sehingga secara otomatis harga pun akan naik. Negara sebagai periayah masyarakat seharusnya berperan aktif dalam menstabilkan harga, bukan sekedar observasi ke pasar-pasar jelang Ramadhan tapi memberikan solusi agar harga menjadi stabil, misalnya dengan memberikan subsidi terhadap kebutuhan pokok masyarakat. Selain itu negara harusnya mengawasi dan memberikan sanksi apabila terjadi kecurangan-kecurangan seperti penimbunan, penipuan dan sebagainya yang menyebabkan harga menjadi naik. Berjalannya fungsi negara sebagai ra’in, akan menyebabkan Individu dapat memaksimalkan aktivitasnya dengan amal shalih dengan khusu sehingga keutamaan bulan ramadhan dapat diraih. Masyarakat tidak disibukan lagi dengan bagaimana cara agar bisa memenuhi kebutuhannya akibat naiknya harga.

Ummu Naziha Cianjur

Istimewa

RADAR BOGOR I SELASA, 12 MARET 2024 1 RAMADAN 1445 H HALAMAN 3 CANTUMKAN IDENTITAS LENGKAP Sampaikan unek-unek Anda terhadap layanan publik seperti PLN, PDAM, PT Pos, telepon, jalan rusak, pungli, kemacetan, pembuatan KK/KTP/SIM/ paspor/ sertifikat tanah, dll. Cantumkan nama dan alamat lengkap, nomor telepon yang bisa dihubungi, nomor pelanggan (untuk layanan PDAM/PLN/PT Gas) dan lampirkan fotokopi KTP. Kirimkan ke Redaksi Radar Bogor, Gedung Graha Pena, Jl KH R Abdullah bin Nuh No 30, Yasmin, Bogor. Hanya yang memenuhi syarat yang akan dimuat. Redaksi berhak mengedit isi tulisan tanpa mengurangi substansi. Redaksi tidak bertanggung jawab atas dampak langsung maupun tidak, pascapemuatan tulisan. Terima kasih. radar_bogor Atau kirimkan melalui email: redaksi@radar-bogor.com fax: 0251-7544008 Sms, Whatsapp, Telegram ke: +62-811-1173-373
MIMBAR BEBAS
Penyerahan Sertifikat Bebas Frambusia Kota Bogor oleh Menteri Kesehatan RI, Bapak Budi Gunadi Sadikin kepada Kepala Dinas Kesehatan Kota Bogor, dr. Sri Nowo Retno MARS. Upaya Dinkes agar Kota Bogor bebas frambusia seperti mengintegrasikan kegiatan skrining frambusia dalam kegiatan penjaringan/ skrining anak sekolah dasar dan kerjasama lintas program dengan Promkes dalam kegiatan sosialisasi frambusia ke masyarakat JADWAL SIM KELILING POLRESTA KOTA BOGOR Senin Botani Square Selasa Mitra 10 Sholis Rabu Lippo Plaza Kamis Mall Boxie Tajur Jumat Plaza Jambu Dua Sabtu Plaza Jambu Dua Minggu Burger King Padjajaran KHUSUS PERPANJANGAN SIM A DAN C Waktu pendaftaran: 08.00-09.00 WIB
Polsek Jonggol
Megamendung 0251-8248569
Sakit Umum Daerah Kota Bogor (0251) 8312292
Mekarsari
Hermina

Pasar Cisarua Dipadati Pengunjung

CISARUA–Pasar Cisarua dipadati pengunjung jelang memasuki Bulan Ramadan 1445 H, Senin (11/3). Sudah menjadi tradisi bagi masyarakat, khususnya umat muslim untuk berbelanja kebutuhan selama menunaikan ibadah puasa.

Dari pantauan, mulai pedagang ayam dan daging, buahbuahan hingga kurma dikerumuni para pembeli. Salah seorang pembeli, Sarah (34) mengaku tengah berbelanja untuk memasak besar pada hari pertama puasa.

“Memang rutin kalau mau puasa belanja buat kebutuhan selama puasa, untuk keluarga di rumah,” ucap dia. Meskipun sejumlah bahan kebutuhan pokok mengalami kenaikan, dia mengaku tetap membeli sesuai yang dibutuhkan. Menurut Sarah, sudah jadi lumrah ketika memasuki bulan puasa sejumlah barang poko mengalami kenaikan.

Pembeli lainnya, Kurniawan (40), menyebut harga daging sapi yang dibelinya mencapai harga Rp140 ribu perkilo. Dia juga mengaku tidak kaget dengan harga sapi yang terus mengalami kenaikan dalam beberapa waktu terakhir. “Terakhir beli masih 130 ribu, sekarang naik 10 ribu, gak apa-apa buat masak sahur,” kata dia. Ramainya Pasar Cisarua jelang bulan puasa ini juga disyukuri para pedagang. Nasrul (33) mengaku menjual cukup banyak daging sapi jelang memasuki bulan puasa ini. “Yang biasanya cuman 20-30 kg, sekarang hampir 50 kg, berkah bulan puasa,” tukas dia.(cok/c)

CISARUA–Tanah longsor terjadi di Jalan Taman Safari, Desa Cibereum, Cisarua pada Senin (11/3) pagi. Sebuah bangunan rusak berat dan dua orang diketahui tertimbun material Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor, Adam Hamdani mengatakan, saat ini petugas gabungan tengah membantu proses evakuasi di area dapur objek wisata HeHa Waterfall tersebut.

“Anggota kami sudah menuju lokasi untuk melakukan evakuasi bersama dengan aparat setempat,” ucapnya. Adapun satu orang yang tertimbun longsor, sudah diselamatkan

petugas. Adam memastikan, orang tersebut telah dievakuasi dalam keadaan selamat. “Korban sudah dievakuasi dalam keadaan selamat dan sadar,” tukas dia. Saat ini, petugas tengah membersihkan material longsor dan juga material bangunan yang rusak akibat kejadian tersebut. Tak lama, satu korban lainnya juga bisa dievakuasi dan alami luka serius. Keduanya, terluka karena tertimbun longsoran dan dilarikan ke Rumah Sakit Paru Gunawan (RSPG) Cisarua. Keduanya selamat, namun harus dilarikan karena mengalami luka serius.

Kepala Bidang Kedaruratan

dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor, Adam Hamdani mengatakan, peristiwa longsor itu terjadi sekira pukul 07.45 WIB pada Senin (11/3). “Disebabkan hujan dengan intensitas tinggi di wilayah tersebut, menyebabkan tebingan belakang dapur longsor dengan ukuran panjang kurang lebih 10 meter, tinggi 20 meter,” ucapnya. Pada saat kejadian, kata Adam, kedua korban tengah memasak di tempat tersebut. Sehingga mereka tertimbun reruntuhan longsor. Petugas pun bersama dengan warga yang berada di lokasi segera mengevakuasi kedua korban.

Bayi Dibuang di Tumpukan Sampah

KEMANG –Tangisan bayi nyaring terdengar, Senin (11/4) siang. Tangisan itu berasal dari tumpukan sampah liar di Kampung Kandang, Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor. Bayi malang itu dibuang orangtuanya sehari menjelang Puasa Ramadan 1445 Hijriyah.

Kapolsek Kemang Kompol M Taufik memaparkan, bayi malang tersebut ditemukan, Senin siang tadi. Sebelum

waktu Zuhur.

“Pukul 11.00 WIB ditemukan warga di tumpukan sampah,”

kata Taufik saat dikonfirmasi Radar Bogor Senin (11/3)

sore. Taufik memaparkan, bayi yang dibuang di tumpukan

sampah itu berjenis kelamin perempuan. Ari-ari bayi sudah mau puput (mengering,red). “Diperkirakan baru 3-4 harian dilahirkan,” papar dia. Untuk saat ini, bayi perempuan itu dibawa ke RSUD agar men-

MASIH HIDUP: Petugas dari kepolisian saat mengecek kondisi bayi perempuan yang dibuang di tumpukan sampah.

dapatkan penanganan medis. “Kondisinya sehat sudah dibawa ke rumah sakit,” tutur Taufik. Adapun orang tua pembuang bayi, saat ini masih dalam pengejaran unit Reskrim Polsek Kemang. (all/c)

Keduanya diketahui selamat namun harus mengalami luka serius pada bagian kaki. “Korban atas nama Rizal (23), dan Doni (21), keduanya merupakan warga Cisarua, kedua korban dievakuasi selamat dan dilarikan ke rumah sakit RSPG Cisarua,” jelas Adam. Sementara saat ini, lanjut Adam, longsoran belum diperbaiki dan dibutuhkan penanganan lebih lanjut dari pihak terkait.

“Beban tanah yang tidak kuat dikarenakan tanah gembur, terdapat aliran air yang berada di atas longsoran atau tebing,” tandas Adam.(cok/c)

Pulang Mengaji, Bocah Meninggal Terseret Arus

PAMIJAHAN–Seorang anak berusia 8 tahun dikabarkan tewas terseret jalur air (water way) PLTA (Pembangkit Listrik Tenaga Air/ Mikrohidro) wilayah Pamijahan, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor. Kabar tersebut viral di sejumlah WhatsApp Group Dari kabar yang beredar tersebut, anak tersebut terseret arus pada Sabtu pukul 19.30 WIB, malam. Dikonfirmasi, Kapolsek Cibungbulang, Kompol Zulkernaidi melalui Kasi

Melihat Peziarah di TPU Pondok Rajeg

Humas Polres Bogor Iptu Desi Triana membenarkan perihal kabar tersebut. Kata dia, kesaksian itu terjadi pada Sabtu (9/3). “Dari keterangan yang didapat, korban dengan temannya pulang ngaji lewat sana, korban terpeleset,” kata dia kepada Radar Bogor , Senin (11/3). Korban pun ditemukan satu jam setelah dinyatakan terjatuh. Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. “Korban tidak selamat,”tukas dia. (all/b)

Melihat Peziarah di TPU Pondok Rajeg

Doakan Keluarga, Jadi Peluang Usaha Pedagang Bunga

Tradisi ziarah kubur yang dilakukan masyarakat menjelang

Ramadan, masih terlihat di beberapa tempat pemakaman umum (TPU). Salah satunya di TPU Rajeg Cibinong Kabupaten Bogor, Senin (11/4).

Laporan : FIKRI RAHMAT UTAMA

PADA saat H-1 Ramadan ini, peziarah masih terus berdatangan ke salah satu TPU terbesar di Cibinong ini. Mereka datang dari dalam Kabupaten Bogor maupun luar daerah. Salah seorang peziarah mengaku datang berziarah untuk mendoakan keluarganya yang telah meninggal. Keluarga tersebut yaitu ayah dan ibunya. “Saya sendiri tinggal di sini,di Cibinong. Datang untuk menjenguk kedua orang tua saya,” kata pria yang enggan disebut namanya ini. Selain untuk datang ziarah,

Ia juga meminta penjaga makam untuk memperbaiki bentuk makam ibunya. Ia menuturkan makam ibunya ini baru sekitar sebulan lebih sehingga masih berbentuk tanah. “Seperti masyarakat pada umumnya, kita datang untuk tetap mendoakan orang tua yang telah tiada, ungkapnya. Selain warga yang berkunjung, terlihat juga beberapa orang penjaga makam yang sedang melakukan perbaikan makam. Mereka menuturkan kunjungan hari ini sudah mulai berkurang

dibandingkan beberapa hari sebelumnya. “Kemarin yang ramai sekali. Kalau hari ini kan sudah ada yang puasa jadi mungkin tidak seramai sebelumnya,” ungkap salah satu penjaga makam, Iwan.

Sementara itu, banyaknya peziarah yang datang menjelang bulan puasa ini membuat sejumlah masyarakat mencoba berjualan bunga.

Bunga yang dipakai untuk ditabur di makam tersebut dijual

mulai Rp10 ribu sampai Rp25 ribu, dan ada juga air mawar

Rp10 ribu per botol. “Ini hanya setiap mau puasa atau lebaran selalu jualan bunga di sini. Jualan dadakanlah istilahnya,” kata salah satu penjual Titi. Ia sendiri telah berjualan sejak

Jumat (8/4) lalu. Rencananya akan berjualan lagi saat hari raya Idul Fitri. “Yah lumayan ramai lah walaupun hari ini sudah berkurang tapi sebelumnya itu memang banyak yang datang,” ujarnya. (rp1/c)

Nk:MHKS6DJ2JPJ052543, Ns:1KRA793419, an.Slamet Abidin, Kp.Ciater Rt.1/4, Sukaraja Kab.Bgr. (PKT1-24000294-26/02,4,12/03/24)

STNK R2 Hnd, 2023, Htm, F2082FIG, Nk:MH1JMD116PK191892, Ns:JMD1E1192010, an.Fatwa Anisa Hudaya, Perum Bumi Citeureup Asri Kab.Bgr (PKT1-24000295-26/02,4,12/03/24)

Kehilangan STNK MOBIL :PLAT F1026NZ noka: MHKA4DB3JGJ067010 nosin:1KRA356351 Nama pemilik AYU RIZA FATIMAH. (PKT2-24000296-26/02,4,12/03/24)

Kehilangan STNK SPD MOTOR:PLAT F6096FBH noka: MH1JFX118HK274026 nosin: JFX1E1273731 Nama pemilik AYU RIZA FATIMAH. (PKT2-24000297-26/02,4,12/03/24)

STNK R2 Hnd, 2022, Htm, F6794FHQ, Nk:MH1JM8214NK655295, Ns:JM82E1653447, an.Nesya Mevinda.A, Perum Harvest City Cileungsi Kab.Bgr. (PKT1-24000304-27/02,5,12/03/24)

STNK R2 Hnd, 2017, White Red, F3588FBW, Nk:MH1JFU123HK073609, Ns:JFU1E2088549, an.Jaminudin, Kp.Cinangka Rt.19/4, Tenjolaya, Kab. Bgr. (PKT1-24000326-5,12,19/03/24)

STNK R2 Hnd, 2023, Pth, F4948FIL, Nk:MH1KF7113PK584233, Ns:KF71E1585252, an.Miptahudin, Kp.Cibolang Rt.1/10, Caringin, Kab. Bgr. (PKT1-24000327-5,12,19/03/24)

STNK R2 Ymh, 2022, Htm, F2707FHO, Nk:MH3SEJ710NJ074192, Ns:E33WE0078599, an.Idha Nurtoyibah, Kp.Neglasari Rt.1/4, Lw.liang, Kab.Bgr. (PKT1-24000328-5,12,19/03/24)

STNK R2 Hnd, 2015, Htm, F2450FA, Nk:MH1KC5211FK231578, Ns:KC52E1229159, an.Ahmad Taufiq, Kp.Cicadas Rt.3/2, Gn.Putri, Kab.Bgr. (PKT1-24000329-5,12,19/03/24)

RADAR BOGOR SELASA, 12 MARET 2024 1 RAMADAN 1445 H HALAMAN 4
BOGOR RAYA
Longsor, Dua Orang Tertimbun BERDOA: Warga saat berziarah ke makam keluarganya di TPU Pondok Rajeg. RUSAK: Tampak lokasi longsor yang menimpa satu ruang dapur di kawasan wisata HeHa Waterfall, Cisarua. UCOK/RADAR BOGOR BERGELIAT: Pengunjung memenuhi Pasar Cisarua untuk memberi berbagai kebutuhan puasa. 0251 754 4001 OTOMOTIF, PROPERTY, KEHILANGAN, DLL DSS ADVERTISING Jl. Ir Djuanda, Pelataran Kantor Pos Bogor Tlp. 0251-8323143 08129673676 Fax. 0251-8323143 Jl. Raya Pemda 17 (Dss Motor) Tlp. 087770891880 081282817994 RAHARDJA AGC Jl. Raya Tajur No. 162i Tlp 02517568120 CIOMAS AGC Jl. Raya Ciomas Kreteg N0.31A Bogor Tlp. 0251-8630192/Fax.0251-7522150 NUGRAHA PERDANA Jl. Kh. Sholeh Iskandar (Elton Celuler) MART IKLAN Jl. Kantor Batu N0.3 Bogor Tlp/Fax. 0251-8323357 BUDI AGENCY Jl. Raya Cikaret No. 42 Cibinong. Depan Ruko Perum Nirwana Estate Telp: 081386027844, 085691319168 KAMAL AGENCY Jl. Raya Ciawi Prapatan No.360 Telp: 087881737024 OMEGA AGENCY Jl. Raya Pajajaran, Dekat RS.Azra Bogor. Telp: 081282817994, 087770891880 NINA AGENCY Jl. Paledang No. 52, (Belakang Bank BNI Bogor) Telp. 0251-8944066/ 0813.8555.7466 ASEP AGENCY Taman Topi Square Lt. Lg Bl0k B No. 3a 5 8 8 Samping Matahari Dept. Store Tlp/Fax. 0251-8344119 BIRO LEUWILIANG Bapak Endang 085693185247 AMANAH AGENCY (BIRO IKLAN & JASA) VMB i20/17 Tanah Sareal Bogor Telp: 081584346490 089636648676 Pin: 587c540a FAHRUL AGENCY Gadog (Depan Gumati) Telp. 08151858809 CITRA AGENCY Jl. Kapten Muslihat No. 51 (Dalam Taman Topi) Kota Bogor Telp. 0857 7994 6665 PEMASANGAN IKLAN DAN LANGGANAN BISA JUGA MENGHUBUNGI KEHILANGAN STNK R4 Daihatsu, Htm, 2023, F1898FAY,

Pasar Murah Tanpa Batas Waktu

BABAKAN MADANGHarga-harga kebutuhan pokok yang melambung menjelang puasa, mampu ditekan dengan operasi pasar murah. Karena itulah, Pj. Bupati Bogor Asmawa Tosepu menegaskan, kegiatan Operasi Pasar Murah (OPM) akan dilaksanakan secara terus menerus tanpa ada batas waktu.

Hal itu disampaikan saat melakukan pemantauan langsung Operasi Pasar Murah di Kantor Desa Babakan Madang, Kecamatan Babakan Madang, Minggu (10/3).

Patroli di Bulan Ramadan

PERANG Sarung menjadi ajang tawuran antar remaja di tengah bulan ramadan. Sarung diisi dengan batu dan saling adu itu kerap menghiasi malammalam di bulan ramadan.

Hal inipun menjadi perhatian serius Polsek Rancabungur. Mereka menyiapkan tim untuk melakukan pencegahan tawuran berbalut perang sarung di wilayah hukumnya.

“Tentu kami lakukan antisipasi. Kami patroli di waktu-waktu rawan. Malam hari hingga menjelang sahur,” kata Kapolsek Rancabungur, Iptu Azis, kepada Radar Bogor, Senin (11/4).

Azis mengajak masyarakat untuk bersama menjaga keamanan dan ketertiban di bulan Ramadan ini. Ia meminta masyarakat yang melihat dan menemukan remaja yang hendak tawuran untuk melaporkan juga bisa membantu membubarkan.

“Juga peran orang tua diper lukan, untuk bersama memantau anaknya agar tidak terjerumus dalam aksi tawuran,” tukas dia. (all/b)

”Kita laksanakan tidak ada batasan waktu, jadi terus menerus, karena pertama kita ingin memastikan bahwa kebutuhan pokok di tengah masyarakat itu tersedia, apalagi menjelang hari besar nasional,” tegas Asmawa Tosepu. Ia mengungkapkan, pasar murah ini dilakukan sebagai upaya pemerintah mengendalikan inflasi, khususnya di Kabupaten Bogor. Sebab seperti yang diketahui harga kebutuhan pokok khususnya beras mengalami peningkatan. ”Kegiatan hari ini adalah

rangkaian dari kegiatan operasi pasar murah yang dilakukan Pemerintah Kabupaten. Jadi, secara bersamaan di beberapa lokasi juga hari ini berlangsung operasi pasar murah,” ungkap dia. Asmawa ke depannya intervensi lewat pasar murah, karena bisa membuat harga beras di pasaran mengalami penurunan. Harga beras yang dikeluarkan di OPM yakni Rp53.000 untuk 5 kg beras. ”Hari ini kita sediakan beras dari Bulog kurang lebih 50 ton, juga ada minyak goreng kurang

lebih 5 ribu liter khusus di satu titik ini,” ujar Pj Bupati. Tak hanya mengendalikan inflasi, Asmawa menuturkan, OPM ini juga usaha Pemkab agar masyarakat bisa memenuhi kebutuhan pokok jelang bulan suci Ramadan 1445 Hijriah. Ia juga memastikan kebutuhan pokok akan terus tersedia. ”Alhamdulillah hari ini berjalan lancar didukung semua stakeholder, kita lihat Kadin, Bulog, Perumda, dan tokoh-tokoh masyarakat juga hadir bersama-sama kita,” tutur dia. (rp1/c)

Polisi masih Selidiki

Penyebab Kebakaran SPBU

CILEUNGSI Sebuah truk pengisian BBM di SPBU Panangga mengalami kebakaran di wilayah Gandoang RT 03/06, Kecamatan Cileungsi, Senin (11/3) dinihari. Kronologi kejadian, diduga api muncul saat pengisian bahan bakar minyak jenis pertalite ke bak penampungan di SPBU tersebut.

”Untuk waktu kejadian di sebuah SPBU Gandoang pada Senin (11/3) pukul 03.56 WIB, dan petugas baru selesai penanga-

nan sekira 06.49 WIB,” ungkap Komandan Sektor Cileungsi Andang kepada wartawan. Adang menjelaskan, untuk objek yang terbakar yakni truk pengisian BBM milik Pertamina, dan penyebab kebakaran masih dalam proses penyelidikan.

”Petugas yang turun berasal dari Damkar Cileungsi dan Sektor Cariu,” ucapnya. Sedangkan analisa penanganan pemadaman menggunakan cooling system pendinginan menggunakan air

Pemkab Imbau THM Tutup

CIBINONG Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor telah mengeluarkan beberapa imbauan di bulan Ramadan 1445 Hijriyah. Imbauan ini dikeluarkan untuk menjaga kondusivitas di masyarakat. Secara keseluruhan, ada tujuh jenis imbauan yang dikeluarkan Pemkab Bogor. Imbauan ini ditujukan kepada beberapa pihak. Kasatpol PP Kabupaten Bogor, Cecep Imam Nagarasid mengatakan, pihaknya akan menjalankan giat Ramadan sesuai dengan surat edaran yang dikeluarkan Pemkab Bogor dalam hal ini Pj Bupati Bogor, Asmawa Tosepu. “Kami pedomani surat bupati kepada kepala OPD, BUMD, dan camat. Suratnya sudah sangat jelas,” ungkap dia kepada Radar Bogor, Senin (11/4). Salah satu isi imbauan yaitu Pemkab Bogor mengimbau agar Tempat Hiburan Malam (THM) ditutup selama Ramadan. Mulai dari arena bernyanyi, live musik, rumah bernyanyi dan sejenisnya, panti pijat refleksi dan sejenisnya. Kemudian kepada rumah makan, warung makan dan sejenisnya yang membuka usaha di siang hari, diminta agar tempatnya diberikan penutup. Sehingga tidak terlihat secara transparan dari luar, selama ramadan. Adapun imbauan lainnya , yaitu camat bekerjasama dengan

ILUSTRASI: Petugas Satpol PP menyegel salah satu THM yang melanggar dan beroperasi di bulan ramadan.

untuk menurunkan radiasi.

“Unit kendaraan yang menangani kebakaran berjumlah dua unit Sektor

Cileungsi dan satu unit Sektor Cariu,” tukas dia.

Sementara Kanit Reskrim Polsek Cileungsi Ipda Hendrik menambahkan, untuk penyebabnya belum diketahui semuanya dan masih dalam proses penyelidikan. “Masih kami selidiki penyebab kebakarannya,” singkat dia.

Forkopimcam diminta melakukan antisipasi dan mencegah terjadinya tawuran pada jam berbuka puasa, setelah salat tarawih, dan saat sahur dengan melakukan patroli rutin. “Dan segera membubarkan apabila terlihat ada kerumunan yang dapat diduga berpotensi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan,” jelas Cecep. Umat Islam, kata Cecep, diminta bisa menjaga kondusivitas dan kerukunan antar umat beragama. Imbauan beri kutnya, camat dan aparatnya bisa mencegah dini dengan patroli gabungan selama bulan Ramadan ( imbauan seleng kapnya bisa lihat grafis,red).

Surat yang dikeluarkan pada 28 Februari 2024 terkait imbauan puasa ini, bernomor 400.8/633-kesra. Dan diberikan kepada kepala perangkat daerah, kepala BUMD, dan camat seKabupaten Bogor untuk ditindaklanjuti. (rp1/c)

HENDI/RADAR BOGOR

7.000 Ton Beras Disalurkan selama Puasa

DRAMAGA Stok beras di Kabupaten dan Kota Bogor juga Depok selama Ramadan 1445 Hijriyah, dipastikan aman. Hal itu dikatakan Kepala Cabang atau Gudang Bulog Dramaga, Yanto Nurdiyanto. Kepada Radar Bogor , ia memaparkan dalam satu bulan Gudang Bulog Dramaga menyalurkan 7.000 ton beras untuk wilayah Kabupaten Bogor, Kota Bogor dan Depok.

Penyaluran beras bulanan itu di antaranya meliputi beras dari pagu penyaluran

bantuan pangan sebanyak 5.700 ton per bulan. Adapun untuk penyaluran beras SPHP sebanyak 1.300 ton per bulan. “Selama Ramadan, stok aman. Karena masuk dalam perencanaan manajemen stok kami,” kata dia kepada Radar Bogor, Senin (11/3).

Ia memaparkan, untuk harga beras dari Bulog yang dilepas di pasaran tidak lebih dari 10.900 per kilogram. Beras tersebut tersebar di agen atau pedagang yang sudah bekerjasama dengan Bulog Dramaga.

“Jadi di pasar-pasar, agenagen beras yang sudah menjalin kemitraan dengan kami,” tuturnya. Soal harga tersebut, kata dia pedagang tidak boleh menjual beras SPHP di atas harga yang sudah ditentukan. Jika ada, maka akan ada sanksi yang diterima oleh agen atau pedagang tersebut. “Kami juga lakukan pemantauan di lapangan. Bagi warga yang mendapati harga beras SPHP di atas harga yang ditentukan bisa juga melapor ke kami,” tukas Yanto. (all/c)

RAYA RADAR BOGOR SELASA, 12 MARET 2024 1 RAMADAN 1445 H HALAMAN 5
BOGOR
FOTO DISKOMINFO FOR RADAR BOGOR TEKAN INFLASI: Pj Bupati menyerahkan beras murah kepada salah satu warga yang membeli di Operasi Pasar Murah Kantor Desa Babakan Madang, Minggu(10/3).
(Abi/c)
UPTD DAMKAR CILEUNGSI FOR RADAR BOGOR HANGUS: Tampak petugas damkar saat berupaya mematikan truk pengisi BBM di SPBU Gandoang RT 03/06, Kecamatan Cileungsi, Senin (11/3) dinihari.

Tradisi Warga Bogor Sambut Ramadan

Silaturahmi Pembuka Ibadah

Ibadah Manusia Pilihan

KH. Tb Muhidin

Ketua MUI Kota Bogor

MARHABAN ya Ramadan, selamat datang bulan seribu bulan, selamat datang ya Syahrussiam. Rasulullah bersabda, siapa dan di mana saja umat Islam yang merasa bahagia dengan kehadiran Bulan Ramadan, diharamkan sehelai rambutnya disentuh api Neraka Jahanam. Puasa adalah ritual semua agama, puasa ibadah tertua yang ada di dunia, puasa adalah ibadah yang dilakukan semua nabi dan hampir semua agama. Tidak mungkin, dia Naik ke puncak Brahmana kalau tidak melalui tapa Brata puasa (Hindu dan Buddha). Nabi Adam akan selalu barpuasa, tiga hari dalam satu bulan. Nabi Nuh dan umatnya selalu berpuasa, karena mensyukuri hari Minggu dan bulan yang diselamatkan-nya. Nabu Musa atau Mesus , sebelum bermukallamah dengan kekasih-Nya di Puncak Sinay ,berpuasa empat puluh hari.

Nabi Isa atau Yesus dia selalu melatih dirinya dalam satu tahun berpuasa lima puluh hari. Nabi Muhammad dan Umat-nya selalu berpuasa tiga puluh hari dalam setahun. Wali - wali Allah, jika akan menepi di Maqom Baqo, dia harus terlatih dengan Riyadhoh-nya (puasa,red).

Jadi ibadah puasa satu ibadah yang dilakukan manusia-manusia sepanjang zaman. Sampai Malam ini, seluruh umat Islam di dunia serentak melaksanakan Ibadah Malam (Torwi) dan hari ini kita mulai melaksanakan Ibadah manusia-manusia pilihan.

Pasti semua masjid di sepuluh hari pertama akan penuh sesak dengan Qiyamullail-nya, karena sepuluh hari pertama Allah tebarkan rahmat-Nya. (*) Wallohu A’lam

Jadwal Tarawih Masjid Raya Bogor

Tanggal Imam Penceramah Judul

11 Maret 2023 H Abdul Rozi KH Muhajir Afandi Marhaban Ya Ramadan

Indonesia dikenal sebagai negara yang memiliki beragam tradisi dalam menyambut hari atau bulan tertentu. Salah satu bulan, yang sering disambut dengan tradisi yaitu bulan Ramadan.

TRADISI Ramadan terbentuk, tak lain karena penduduk Indonesia mayoritas menganut agama Islam. Sehingga, setiap tahun ada tradisi dalam menyambut bulan suci umat Islam tersebut. Khusus di Bogor, ada sejumlah tradisi yang dilakukan seperti cucurak atau kumpul sambil makan bersama keluarga maupun teman-teman, ziarah kubur hingga pawai obor dalam rangka tarhib Ramadan. Namun, ternyata dari sekian banyak tradisi tidak semua merupakan murni ajaran Islam.

Beberapa di antaranya adalah tradisi yang sudah turun-temurun dilakukan masyarakat. Maka bagaimana pandangan Islam mengenai tradisi ini?

Ketua MUI Kabupaten Bogor KH. Ahmad Mukri Adji menjelaskan, tradisi yang dilakukan masyarakat merupakan hal yang diperbolehkan. Sebab ini salah satu tanda meningkatnya semangat masyarakat dalam menyambut bulan Ramadan.

Kebiasaan untuk ziarah kubur pendahulu dinilai bagian dari usaha untuk mengingat dan mengenang kembali keluarga, yang meninggal. Melalui ziarah, masyarakat bisa menghormati yang meninggal dengan mendoakannya. “Masyarakat kita memang selalu menyambut Ramadan dengan ziarah kubur,” jelas Mukri Adji.

Begitupun dengan tradisi cucurak, Ia menilai hal ini bisa dikategorikan sebagai sedekah terhadap sesama

Berbuka Menu Asia Timur Tengah

BULAN suci Ramadan merupakan salah satu bulan yang paling dinanti-nantikan umat Islam di seluruh dunia. Selain dipenuhi keberkahan, berbuka puasa menjadi salah satu yang ditunggutunggu, sehingga sering menjadi momen khusus berkumpul bersama keluarga.

Hotel Salak The Heritage sebagai salah satu hotel paling strategis berbintang 4 di Kota Bogor pada Ramadan tahun ini juga menyiapkan hidangan berbuka puasa menarik bertema Asian Middle East Kali ini juga menyediakan dan menyiapkan lebih dari 50 macam makanan dan minuman bertema Asia Timur Tengah. Dari puluhan menu, ada tiga jenis menu spesial yang selalu ada tiap berbuka puasa. Yakni, berbahan konjac, dibuat untuk vegetarian dan salah satunya seperti sate.

Dimasak seperti sate pada umumnya, ditusuk dan dibakar dengan bumbu sate kacang. Saat diicip, sate konjac ini seperti sate jeroan sapi antara paru dan hati. Bisa juga dinikmati dengan sambal kecap atau bumbu kacang. Melengkapi sate konjac bisa memilih nasi Briyani dengan rasa khas dari Hotel Salak.

Untuk penyuka makanan jenis laut atau seafood , menikmati sepiring nasi Briyani bisa memilih Java Tuna. Java Tuna ini salah satu menu yang selalu tersedia tiap waktu berbuka. Ikan Tuna yang diolah dengan kemampuan chef andalan hotel bintang 4, Untung Pribadi, membuat mau terus nambah dan nambah. Daging ikan yang lembut dan rasa bumbu terasa hingga daging yang terdalam. Tak ada terasa bau amis. Makin lengkap menikmati ikan dengan beberapa sambal yang tersedia. Semakin lengkap, banyak pilihan cemilan dan buah serta live cooking (mer/c)

Tradisi Unik

Sambut Ramadan

Meugang – Aceh

Cucurak – Jawa Barat

Malamang – Sumatera Barat

Pacu Jalur – Riau

Munggahan – Jawa Barat

Nyadran – Jawa Tengah

Ziarah Kubur

Megibung – Bali

Padusan – Klaten, Boyolali dan Jogjakarta

Suro’ Baca – Sulawesi Selatan Nyorog – Betawi

*Diolah dari berbagai sumber

warga. Tentu dengan menyesuaikan kemampuan masing-masing. “Bermacam-macam sajian yang dipakai untuk cucurak ini, tentu disesuaikan dengan kemampuan. Ini juga tanda kebahagiaan kita sebagai umat Islam akan datangnya Ramadan tahun ini,” ungkap dia. Tak hanya itu, masyarakat juga melakukan kunjungan untuk saling meminta maaf kepada anggota keluarga atau teman-temannya. Senada dengan KH Mukri Adji, Waki Ketua VI MUI Kota Bogor, Ustadz R Muhajir Affandi, juga memandang

berziarah dan halal bihalal merupakan tradisi yang justru mesti dipertahankan. Ia menyebut tak ada yang salah dengan kedua tradisi ini, bahkan jika berpacu pada hadist-hadist mengenai Ramadan, kegiatan ziarah dan halal bihalal termasuk pada hal-hal yang dianjurkan Nabi.

“Dalam melihat sesuatu ke depan kan maslahatnya. Ziarah itu mendoakan orang-orang yang telah tiada. Tidak ada kesalahan atau pelanggaran syariat. Tidak ada masalah. Lalu Bermaaf-maafan itu justru diperintahkan dalam Alquran untuk memastikan kita suci dari dosa sebelum masuk Ramadan. Sehingga pas masuk Ramadan kita sudah nyaman,” ujar Muhajir saat dihubungi Radar Bogor, Senin (11/3).

Dia berpesan, untuk senantiasa berlomba dalam kebaikan saat menginjak Bulan Ramadan. Ia memandang Ramadan menjadi momen yang mesti dimanfaatkan dengan peningkatan ibadah sebab pahala yang diraih pun akan berlipat ganda. “Tapi perlu diingat. Kita bukan saja harus menjalani ibadah individu tapi juga secara sosial. Kita jangan sampai tenang-tenang saja melihat atau mendengar tetangga, yang kesulitan saat sahur atau berbuka, apalagi di tengah kondisi harga bahan pokok yang mahal. Harus tengok kanan dan kiri (memberikan perhatian pada tetangga),” terang Muhajir. (rp1/Fat/c)

Hotel Salak Hadirkan Paket Berbuka Puasa

Dalam 10 Tahun terakhir, Masjid Agung

Kota Bogor mengalami banyak perubahan. Masjid ini berdiri sejak 1987. Saat itu pembangunannya diilhami dorongan tokoh-tokoh agama di Kota Bogor yang prihatin dengan tidak adanya masjid representatif di sekitaran Kebun Raya dan Istana.

Laporan: REKA FATURACHMAN

DAHULU, Masjid Agung didominasi hijau. Berdiri megah di antara padatnya lapak-lapak Pedagang Kaki Lima (PKL) yang memadati Jalan Dewi Sartika. Kondisinya strategis berada di dekat pasar dan stasiun, membuat Masjid Agung selalu dipenuhi jemaah ketika salat tiba.

Tak terkecuali dengan waktu subuh. Sekretaris Umum Masjid Agung, Ade

Maskur menuturkan, dahulu, shaf-shaf saat salat subuh di Masjid Agung sangat padat. Lantaran banyaknya masyarakat yang singgah untuk salat sebelum berangkat kerja. ”Masjid ini kemudian direvitalisasi 2016. Setelah ada beberapa infrastruktur yang sulit untuk diperbaiki dan mengalami banyak kebocoran yang tidak bisa ditambal. Revitalisasi juga memang dirasa perlu dilakukan karena usia

BOGOR–Berbuka puasa menjadi salah satu momen yang ditunggutunggu saat Ramadan. Bahkan, sering menjadi momen khusus untuk berkumpul bersama keluarga serta kerabat. Banyak pengusaha F&B terutama hotel, yang menawarkan promopromo menarik dalam menyambut bulan suci Ramadan. Hotel Salak The Heritage sebagai salah satu hotel paling strategis berbintang empat di Kota Bogor pada Ramadan tahun ini juga menyiapkan hidangan berbuka puasa menarik bertemakan Asian Middle East. Public Relation Hotel Salak The Heritage, Mega Jayanti mengatakan, Ramadan tahun ini lebih spesial dari tahun sebelumnya. Karena menu kali ini juga menyediakan makanan

bagi vegetarian berbahan dasar umbi porang, ”Tahun ini kami menyiapkan lebih dari 50 macam makanan dan minuman bertema Asia Timur Tengah, juga tambahan menu vegetarian konjac,” ungkap Mega. Bahkan konjac tersebut yang telah diolah menjadi beberapa menu seperti sate, olahan asam manis dan masih banyak lagi. Wanita yang akrab disapa Mega ini juga menambahkan, hingga 15 Maret 2024 selain memberikan harga promo Rp175.000/Nett dari harga normal Rp225.000/Net. Berlaku promo gratis satu orang untuk pemesanan 10 orang berlaku kelipatan. ”Untuk menunya akan dirotasi, tetapi tetap bertemakan Asia Timur Tengah, yang menjadi andalan diantaranya Nasi Briani, Java Tuna dan Live Cooking dengan menu-menu variatif” , ucap Head Chef Hotel Salak The Heritage, Untung Pribadi.(mer/c)

Menilik Kemegahan Masjid Agung Kota Bogor

Miliki Menara Pandang Setinggi 51 Meter, Satu-satunya di Kota Bogor

Masjid Agung saat itu sudah 30 tahunan,” ujar dia kepada Radar Bogor. Proses revitalisasi Masjid Agung berlangsung panjang. Sejak akhir periode Wali Kota Diani Budiarto hingga memasuki periode akhir Wali Kota Bima Arya. Pembangunan Masjid Agung diprediksi rampung secara keseluruhan pada pertengahan Maret 2024.

Revitalisasi membawa banyak perubahan pada wajah Masjid Agung. Kini masjid yang memiliki luas sekira

4 ribu meter persegi itu, terkesan lebih modern dan estetik dengan cat yang dominan berwarna putih. Dari segi ukuran Masjid Agung saat ini juga tampak lebih megah. Masjid ini bahkan bisa menampung hingga lima ribu jemaah di bagian ruang utama dan lantai atasnya. Lahan parkirnya bisa menampung ratusan unit kendaraan. “Nanti setelah rampung 100 persen, Masjid Agung juga bisa diakses dari Alun-alun Kota Bogor dan Pasar Blok F. Karena ada pintu masuk dan

jembatan penghubung dari sana,” terang Ade. Satu hal yang membedakan Masjid Agung dengan masjid lainnya di Kota Bogor ialah memiliki menara pandang yang amat tinggi hingga mencapai

51 meter. Menara pandang Masjid Agung nantinya akan dibuka secara umum, sehingga masyarakat atau jemaah bisa naik ke atas dan melihat panorama Kota Bogor.

Masyarakat tak perlu khawatir

kelelahan karena menara ini akan

dilengkapi dengan lift, sehingga dapat

lebih mudah naik dan turun puncak menara. Pihak DKM bahkan mengklaim menara ini jadi menara pandang yang satu-satunya bisa dinaiki secara umum oleh masyarakat.

Ke depan, Masjid Agung juga akan memiliki taman bernama Taman Asmaul Husna di sisi kirinya. Taman yang dihiasi pilar-pilar bertuliskan Asma Allah ini menjadi penghubung antara lingkungan Masjid Agung dengan Alun-alun. Selama Ramadan 1445 Hijriyah, DKM Masjid Agung akan menggelar banyak kegiatan. Di antaranya salat tarawih, tadarus setiap malam, kultum menjelang buka puasa, dan buka puasa bersama. “Kami juga akan menyelenggarakan peringatan nuzulul quran, kuliah subuh setiap Sabtu dan Ahad, i’tikaf dan qiyamul lail, pembinaan tilawah, pengumpulan zakat, serta pelatihan metode cepat membaca kitab kuning,” imbuh Ade. (Fat/c)

RAMADAN RADAR BOGOR SELASA, 12 MARET 2024 1 RAMADAN 1445 H HALAMAN 6
RADAR
FOTO SOFYANSYAH/RADAR BOGOR TAMPIL BARU: Kondisi Masjid Agung dari luar kini tampil megah. Tampak interior di dalam masjid (kanan). FOTO OMER/RADAR BOGOR
KHAS: Chef Hotel Salak memperlihatkan menu yang akan disajikan di paket berbuka puasa.
FOTO SOFYANSYAH/RADAR BOGOR FOTO HENDI/RADAR BOGOR
SAMBUT PUASA : Warga asyik menggelar tikar untuk makan bersama atau cucurak (atas). Sementara sebagian warga lainnya berziarah ke makam keluarganya (bawah).

KOMUNITAS AMEERA Sambut Ramadan dengan Pengajian

BOGOR–Bulan Ramadan selalu disambut dengan suka cita. Tak hanya tradisi cucurak, sebagian besar masyarakat juga kerap menyambut bulan mulia ini dengan pengajian bersama. Salah satunya, Komunitas Ameera yang kembali mengadakan pengajian dan kajian Ilmu Alquran di rumah sang ketua, Mira, kawasan perumahan Bukit Cimanggu City

(BCC), Kota Bogor, pada akhir pekan lalu. Kajian itu dibawakan langsung Ustaz SamSam dengan tema puasa di Ramadan.

Pengajian rutin itu menjadi salah satu cara bagi anggota Ameera untuk memperdalam ilmu agama. Terlebih, bulan Ramadan menjadi momentum untuk menperbanyak amal dan ibadah bagi umat muslim.(mer/c)

INDONESIA HOUSEKEEPERS

ASSOCIATION (IHKA) BOGOR Makan Bersama Jemaah Masjid

BOGOR–Cucurak digelar oleh Indonesian Housekeepers Association (IHKA)

Bogor menyambut bulan Ramadan. Gelaran ini dirangkaikan dengan program Cleaning Blitz sebagai program rutin IHKA Bogor.

Cucurak tersebut tidak hanya merangkum peserta dari IHKA Bogor. Hadir pula pengurus DKM dan jemaah Masjid Al

Muslimun Indraprasta, Bogor Utara, Kota Bogor.

Seperti diketahui, tradisi cucurak ini menjadi tradisi yang selalu dilakukan jelang Ramadan. Makan bersama ini sebagai bentuk suka cita menyambut bulan puasa dan momen saling memaafkan agar puasa yang dijalankan lebih berkah. (mer/c)

SUNDAY WALKING

Jalan Pagi dan Cucurak di Taman Yasmin

BOGOR –Komunitas Sunday Walking (SW) menggelar acara makan bersama atau cucurak menjelang bulan suci Ramadan, Minggu (10/3). Cucurak dengan menu nasi liwet itu dipusatkan di sekitar Taman Yasmin, Kota Bogor.

Seperti biasanya, Sunday Walking mengawali paginya dengan menyusuri jalan. Sebelum itu, para peserta sarapan bersama dengan berbagai jenis jajanan pagi. Para personel Sunday Walking

menyusuri rute jalan kaki yang lebih santai, di sekitar perumahan Taman Yasmin, Bogor. Start dan finis di rumah salah satu anggota Sunday Walking, Hazairin Sitepu yang menuntaskan rute sejauh 4 kilometer. (mer/c)

KOMUNITAS RADAR BOGOR SELASA, 12 MARET 2024 1 RAMADAN 1445 H HALAMAN 7
OMER RITONGA/RADAR BOGOR JALAN SEHAT: Komunitas Sunday Walking melaksanakan cucurak menjelang bulan Ramadan, Minggu (10/3).
BERKUMPUL: Komunitas Ameera mengumpulkan para anggotanya untuk mengikuti pengajian sekaligus menyambut bulan Ramadan. OMER RITONGA/RADAR BOGOR MAKAN BERSAMA: Anggota IHKA Bogor menikmati sajian makanan dalam rangka cucurak menyambut bulan Ramadan.

DI AMBANG JUARA: Bayer Leverkusen menang dari Wolfsburg dalam laga Bundesliga, Senin (11/3) dini hari WIB kemarin.

BAYERN LEVERKUSEN 2-0

WOLFSBURG

Bakal Patahkan

Dominasi Munchen

LEVERKUSEN–Bayern Munchen begitu dominan di Bundesliga. Sebelas musim terakhir mereka meraih seluruh podium juara. Rentetan panjang itu mereka mulai sejak musim 2012/2013. Musim lalu, keberuntungan memayungi mereka saat juara. Borussia Dortmund yang sudah menyiapkan pesta juara tergelincir di kandang sendiri pada pekan terakhir. Bayern yang sudah sempat pasrah kehilangan gelar, berpesta pora. Sama-sama mengoleksi poin 71, mereka unggul selisih gol dari Dortmund. Tapi kisah dewi fortuna itu tampaknya tidak akan terulang lagi musim ini. Bayer Leverkusen sepertinya sudah terlalu jauh dari jangkauan FC Hollywood.

Menyusul kemenangan mereka atas Wolfsburg, Senin (11/3) dini hari WIB kemarin, Leverkusen tetap menjaga keunggulan 10 poin di atas sang juara bertahan.

Dengan sembilan laga tersisa, hampir mustahil ada keajaiban lain yang akan terjadi. Apalagi jika melihat jadwal pertandingan Leverkusen yang di laga sisa akan berhadapan dengan Freiburg, Hoffenheim, Union Berlin, Werder Bremen, Borussia Dortmund, Stuttgart, Eintracht Frankfurt, Bochum, dan Augsburg.

Dari sembilan laga terakhirnya, paling realistis anak asuh Xabi Alonso hanya akan kalah dua kali. Yakni saat mengunjungi Dortmund dan Eintracht Frankfurt.

Padahal, Munchen membutuhkan Leverkusen kalah minimal empat kali untuk menyalip. Tentu dengan catatan mereka menyapu bersih 9 pertandingan. Bagi Leverkusen sendiri, jika pada akhirnya mereka memang akan mengakhiri dominasi Munchen, itu akan menjadi sebuah pesta besar. Pasalnya, gelar ini akan menjadi trofi pertama mereka di Bundesliga. Sepanjang sejarah klub, prestasi terbaik mereka di Bundesliga hanya berupa lima runner up. Itu mereka torehkan pada musim 1996–97, 1998–99, 1999–2000, 2001–02, 2010–11.(fjr)

BARCELONA–Barcelona akan

menghadapi Napoli dalam leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Estadi Olímpic Lluís Companys, Barcelona, Rabu (13/3) dini hari (live SCTV & Vidio pukul 03.00 WIB).

Saat leg pertama di Stadion Diego Armando Maradona pada 22 Februari lalu, Barcelona mencuri keunggulan melalui Robert Lewandowski di menit 60. Tapi berselang 15 menit kemudian, Victor Osimhen bisa menyamakan kedudukan. Hasil imbang itu membuat segalanya masih terbuka di laga kedua nanti.

Tidak adanya aturan gol tandang membuat laga leg pertama tidak berarti. Kemenangan kini menjadi misi wajib bagi kedua tim demi tiket ke perempat final Liga Champions. Jadwal UCL Pekan Ini Barcelona vs Napoli Jelang laga ini Barcelona bisa dikatakan dalam kondisi lebih bagus. Sejak kalah 3-5 dari Villarreal di ajang LaLiga pada 28 Januari lalu, Barcelona tidak terkalahkan di delapan laga berikutnya di semua kompetisi. Hasil lima kemenangan dan tiga imbang diraih oleh tim asuhan Xavi

Hernández. Satu catatan menarik adalah membaiknya performa pertahanan Barca. Faktanya, gawang Barca yang dikawal MarcAndré ter Stegen tidak pernah kebobolan di tiga laga terkini. Gol terakhir yang bersarang di gawang Barca adalah karena aksi Osimhen di Naples lalu. Catatan itu tentu sangat membahagiakan bagi Xavi. Pasalnya, di empat laga sebelumnya saja gawang Barca kebobolan enam gol termasuk saat bermain imbang 3-3 melawan Granada. Artinya ada perbaikan signifikan dari lini pertahanan Barca. Modal itu yang akan dibawa Barca saat melawan Napoli nanti. Apalagi skuad Barca saat ini coba memperbaiki reputasi klub. Pasalnya terakhir kali Barca masuk ke perempat final UCL terjadi pada musim 2019-20 saat masih diperkuat Lionel Messi. “Kami sangat bagus di sektor pertahanan dan di tiga laga

terakhir lawan tidak bisa

memberikan banyak ancaman.

Tapi melawan Napoli jelas berbeda karena mereka tidak memainkan lima bek seperti Mallorca. Kita tentu tidak bisa membandingkan Mallorca dengan Napoli,” kata Xavi di laman resmi klub. Napoli sendiri datang ke laga ini dengan modal imbang 1-1 melawan Torino di Liga Italia. Hasil yang mengecewakan karena laga dimainkan di kandang Napoli. Tapi tim asuhan Francesco Calzona tentu tidak bisa meratapi hasil itu lebih lama. Evaluasi tentu harus dilakukan Calzona.

Sejak memimpin tim pertama kalinya melawan Barcelona di leg pertama, Napoli memang belum pernah kalah. Tapi hasil imbang lebih dominan dengan jumlah tiga laga atau hanya dua kemenangan yang diraih. “Kami adalah Napoli dan kami harus tahu kualitas kami. Kami akan pergi ke Barcelona dan memainkan gaya permainan kami sendiri,” kata Calzona.(trt)

Santai Saja, Target Bukan Juara

TURIN–Juventus kembali tersandung di pekan 28 Serie A Italia. Menjamu Atalanta di Allianz Stadium, Senin (11/3) dini hari WIB kemarin, mereka hanya mampu bermain imbang 2-2.

Teun Koopmeiners membawa tim tamu unggul lebih dulu di menit 38. Dua gol dalam empat menit dari Andrea Cambiaso dan Arkadiusz Milik pada menit ke-66 dan 70 membuat Juve berbalik memimpin.

Namun, Koopmeiners mampu membalas kembali dan memaksakan laga berakhir imbang berkat golnya di menit ke-76.

LIVERPOOL–Pep Guardiola menjelaskan alasannya menarik playmaker Kevin De Bruyne untuk digantikan gelandang Mateo Kovacic pada babak kedua, karena kesulitan menandingi duet Wataru Endo dan Alexis MacAllister di lini tengah Liverpool.

Pada laga Minggu (10/3) malam yang berakhir imbang 1-1 di Stadion Anfield, Manchester City sempat unggul melalui gol John Stones namun Liverpool bangkit pada babak kedua melalui gol MacAllister dari titik penalti.

Guardiola menilai permainan Liverpool berubah pada babak kedua, terutama pada poros tengah Endo dan MacAllister yang mampu membaca permainan, lebih banyak menguasai bola dan mengirimkan umpan jarak jauh yang membahayakan lini petahanan The Citizen.

“Setelah babak pertama menjadi sulit karena mereka memiliki Endo dan MacAllister dan umpan-umpan ekstra yang berkualitas untuk menyerang secara langsung atau umpan untuk transisi,” kata Pep dalam laman resmi Manche ster City, Senin (11/3).

Sembilan menit setelah Liverpool menyamakan kedudukan, Pep menarik keluar Kevin De Bruyne yang sudah membuat 11 assist hanya dalam 12 pertandingan usai pulih dari cedera, untuk digantikan Mateo Kovacic.

Dari tayangan di televisi terlihat De Bruyne berjalan ke bangku cadangan dengan wajah gusar, kemudian Pep menyusul pemain Belgia itu

untuk menjelaskan sesuatu. “Setelah Mateo masuk, kami membuat lebih banyak umpan dan itu tujuannya. Bersama Mateo, John (Stones), Rodri dan Phil (Foden) di tengah, kami memiliki kualitas untuk menjaga bola dengan cara yang tidak bisa kami lakukan sebelumnya,” kata dia. Pep menambahkan, menurunkan Kovacic untuk mempertahankan situasi permainan seperti pada babak pertama, membuat City bisa menemukan peluang dari celah yang ditinggalkan pemain Liverpool saat sedang menyerang. Hasil imbang itu membuat Liverpool yang mengoleksi 64 poin turun ke posisi kedua karena kalah selisih gol dari Arsenal yang memuncaki klasemen sementara. Adapun pasukan Pep Guardiola turun ke peringkat tiga dengan 63 poin.(jpc)

Hasil ini berarti Juve kini hanya meraih satu kemenangan dalam tujuh laga terakhir Serie A mereka. Dan, mereka kini melorot ke posisi tiga klasemen. Dengan poin 58, mereka disalip AC Milan yang mengoleksi satu angka lebih banyak. Ini juga menjadi keuntungan Inter Milan yang kini unggul 16 angka dari peringkat kedua.

“Saya pikir kami tampil bagus melawan tim Atalanta yang bagus, mereka melakukannya dengan baik melalui tendangan bebas dan gol kedua, padahal kami seharusnya bisa bertahan lebih baik,” kata pelatih Juventus, Massimiliano Allegri kepada DAZN.

“Kami juga memiliki determinasi dan teknik yang lebih besar di babak kedua. Kami perlu meningkatkan pertahanan kami ketika kami memimpin, karena hal yang sama terjadi saat melawan Napoli pekan lalu dan sebelumnya juga. Kami terlalu mudah kebobolan gol,” lanjutnya. Menanggapi posisi mereka di klasemene, Allegri santai. “Jangan lupa hari ini kami meraih satu poin atas Bologna, menjaga Atalanta tertinggal 11 poin dari kami. Jangan lupa bahwa tujuannya adalah finis di empat besar,” tegasnya. Juventus sempat berada dalam perburuan Scudetto hingga beberapa pekan lalu, namun nampaknya

RADAR BOGOR SELASA, 12 MARET 2024 1 RAMADAN 1445 H HALAMAN 8
KICKERS
JUVENTUS
ATALANTA
2-2
dari Inter Milan. Kami tidak boleh melupakan tujuan kami, yaitu lolos ke kompetisi luar biasa yaitu Liga Champions,” tandasnya di Football Italia.(fjr)
terpuruk sejak kekalahan
BARCELONA VS NAPOLI KEWALAHAN: Playmaker Manchester City, Kevin De Bruyne kewalahan menghadapi lini tengah yang dikawal Wataru Endo dan Alexiws MacAlister milik Liverpool dalam pertemuan di Stadion Anfield, Minggu (10/3) malam WIB. LIVERPOOL 1-1 MANCHESER CITY Kewalahan Hadapi Wataru-Alexis KHVICHA KVARATSKHELIA
Modal Demi Delapan Besar!

SUWON–Tim asal Korea Selatan, Suwon FC secara resmi melepas pemainnya Pratama Arhan untuk membela Timnas Indonesia. Arhan sendiri merupakan salah satu dari 28 pemain yang di panggil oleh pelatih Shin Tae Yong untuk berlaga diajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 menghadapi Vietnam.

Sebelumnya, Timnas Indonesia akan bertemu Vietnam sebanyak dua kali pada 21 dan 26 Maret 2024.

“Kami dihubungi tentang daftar pemain Timnas Indonesia yang berpartisipasi di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Vietnam,” tulis unggahan akun instagram Suwon FC, dikutip Senin (11/3).

Untuk pertandingan tersaji di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Kamis, (21/3) pukul 20.30 WIB

Untuk pertemuan kedua Indonesia menghadapi Vietnam akan berlangsung di My Dinh National Stadium, Selasa (26/3).

Melalui unggahan di akun instagram resmi Suwon FC, mereka mengumumkan melepas pemainnya itu untuk membela negaranya.

“Pratama Arhan terpilih ke dalam skuad Timnas Indonesia untuk bertanding di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026,” sambungnya. Arhan sendiri merupakan salah satu pemain langganan Timnas Indonesia di era kepelatihan Shin Tae

Yong bersama Timnas Indonesia. Pemanggilan untuk berlaga di ajang Kuafikasi Piala Dunia 2026 ini sendiri merupakan yang ke sekian kalinya.

Terakhir kali Arhan berseragam Skuad Garuda pada bulan Januari lalu, ketika ia tampil bersama rekan-rekannya di ajang Piala Asia 2023.(fjr)

JAKARTA–Tim putri Jakarta Elektrik PLN menargetkan menembus empat besar pada turnamen voli profesional, Proliga 2024.

Dikutip dari keterangan resmi

Jakarta Elektrik PLN, Senin, tim putri Jakarta Elektrik PLN yang dihuni oleh pemain top nasional dan pemain muda optimistis menatap Proliga 2024. “Ini suatu langkah awal yang baik, tentu saja kita berharap tim Jakarta Elektrik PLN bisa kembali ‘unjuk gigi’ dalam Voli Proliga 2024 kali ini. Kita kini fokus dan yakin lolos ke empat besar,” kata Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo dikutip dari keterangan resmi. Darmawan menambahkan perseroan siap memberi dukungan penuh terhadap Jakarta Elektrik PLN yang akan mulai berlaga pada 25 April.

Darmawan berharap keikutsertaan tim voli putri andalan PLN dalam Proliga 2024 ini mampu meningkatkan kualitas kompetisi bola voli profesional tingkat nasional tersebut.

“Tahun lalu kita telah melihat bagaimana perjuangan tim voli PLN ini untuk mencapai putaran final, semoga di tahun ini kita dapat meraih gelar juara,” kata Darmawan.

Optimisme ini didukung dengan hadirnya Yolla Yuliana, menambah kedalaman skuad yang sudah dihuni Fitriyani Nurjannah dan Putri Andya Agustina serta pemain muda lainnya. Masuknya sejumlah nama-nama pemain top ini semakin memantapkan

kepercayaan diri Jakarta Elektrik PLN berkompetisi di musim ini.

“Apalagi tim voli putri Jakarta Elektrik PLN memiliki catatan prestasi apik sebagai pemegang gelar juara terbanyak Proliga enam kali sejak kompetisi ini mulai diadakan pada 2002,” ujar Darmawan.

Selain didukung skuad top dan dominasi pemain muda, kursi kepelatihan tim Jakarta Elektrik PLN saat ini diambil alih oleh duo Thailand yakni Chamnan Dok Mai sebagai pelatih kepala dan Peemmawat Boonjan sebagai pelatih teknik.

Untuk posisi manajer tim dan asisten pelatih tidak ada nama yang berubah dibandingkan musim lalu, hanya terselip satu nama baru yaitu Roy Letlora yang berasal dari team Papua Valeria yang ditarik tim Jakarta Elektrik PLN sebagai asisten manajer pada musim 2024.(net)

BELA NEGARA: Pratama Arhan dilepas Suwon FC ke Timnas Indonesia untuk mengikuti Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia menghadapi Vietnam. (HUMAS PLN) TARGET: Tim putri Jakarta Elektrik PLN menargetkan menembus empat besar pada turnamen voli profesional, Proliga 2024. Target Empat Besar Proliga Gymnasium Vokasi Tak Angker Lagi

Pecco Makin di Depan

DOHA–Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia keluar sebagai juara seri pembuka 2024, MotoGP Qatar, di Sirkuit Internasional Lusail, Senin (11/3) dini hari WIB kemarin.

Bagnaia unggul 1,329 detik dari Brad Binder (Red Bull KTM) dan 1,933 detik dari runnerup MotoGP 2023 Jorge Martin (Prima Pramac).

“Kami tahu ada hal yang harus diperbaiki (dari latihan dan Sprint), dan hari ini adalah hari yang berbeda dengan kemarin. Kami mampu mengontrol motor lebih baik,” kata Bagnaia dalam wawancara singkat usai pertandingan. Pembalap yang akrab disapa Pecco itu memulai balapan dari posisi kelima. Dia segera memacu kendaraannya untuk merebut posisi terdepan dari Martin yang merupakan polesitter sekaligus pesaing terberatnya musim lalu. Sang juara bertahan juga mendahului Aleix Espargaro (Aprilia Racing), Binder, dan rekan satu timnya, Enea Bastianini. Dia mempertahankan posisi terdepan sejak lap pertama.

Dia kemudian melaju nyaman setelah memastikan margin 1 detik dari para pembalap lain.

Persaingan yang lebih seru berada di belakang juara dunia dua kali itu, yaitu Martin dan Binder. Binder, dengan motor KTM RC16 terbaru yang dikendarainya, memberikan tekanan kepada Martin dengan agresif sejak awal balapan, sama seperti saat sesi balapan Sprint sehari sebelumnya.

“Saya sangat senang. Hari ini sudah diprediksi akan berlangsung sulit, dan saya merasa senang karena bisa mengontrol semua aspek dengan baik,” kata Binder.

“Saya berterima kasih kepada tim saya karena sudah memberikan motor dengan level seperti ini. Semoga kami bisa mempertahankan performa ini di balapan selanjutnya,” ujarnya menambahkan.

BOGOR–Awalnya kandang RANS Simba Bogor tampak menakutkan. Pasalnya mereka belum pernah kalah di Gymnasium Sekolah Vokasi IPB. Bahkan Satria Muda tumbang di arena tersebut. Sampai akhirnya Rajawali Medan yang berhasil menodai rekor kandang RANS. Rajawali mengalahkan Althof Satrio dan kawan-kawan dengan skor akhir 84-68, Minggu malam (10/3).

Jabari Bird memimpin Rajawali dengan torehan 23 poin dan tujuh rebound dalam 24 menit di lapangan. Ryan Mauliza juga bermain bagus dengan menyumbang 15 poin dari bangku cadangan. Dari tim inti, Quintin Dove mencetak 11 poin dan 15 rebound. Respati Ragil Pamungkas mencetak 11 poin. Terakhir ada Wendell Lewis yang mencetak 10 poin.

ini dia hanya mencetak 16 poin, dan terutama jumlah assist-nya turun hanya enam assist saja. Karena Rajawali tahu bahwa untuk mengurangi poin RANS, maka harus memutus aliran bola dari Oostrum. Sementara poin terbanyak RANS disumbang oleh Le’Bryan Nash mencetak 34 tembakan dari 65 percobaan atau dengan persentase 52 persen. Sedangkan RANS hanya memasukkan 20 tembakan dari 56 percobaan (35%). Turnovers kedua tim kali ini sangat tinggi. Rajawali melakukan 20 turnovers, dan RANS 18 turnovers. Kemenangan ini membuat Rajawali

TUMBANG: RANS Simba Bogor tak berkutik di kandang saat dikalahkan Rajawali Medan di Gymnasium Sekolah Vokasi IPB University, Minggu (10/3) malam.

bertengger di posisi kedua klasemen sementara dengan rekor 6-4. Sementara RANS, menelan kekalahan ketiga dalam lima laga terakhirnya. Mereka kini punya rekor 5-3, dan menempati posisi keenam klasemen sementara IBL Tokopedia 2024.(ibl)

Tantangan Martin untuk mengamankan satu tempat di podium tak hanya datang dari Binder, namun juga dari duo Gresini Racing, Marc dan Alex Marquez, yang masing-masing finis pada posisi keempat dan enam.

Juara Moto2 dan Moto3 Pedro Acosta (Red Bull GASGAS Tech3) juga mengintai tiga pembalap Spanyol itu pada pertengahan balapan. Meski kesulitan saat memulai balapan, Acosta dengan percaya diri menembus pertahanan Marquez bersaudara dan sempat terpaut tipis dari Martin, sebelum mengakhiri balapan pada posisi sembilan.

Sementara itu, Bastianini yang sempat terpental jauh dari posisi awal, memanfaatkan peluang pada momen krusial dan finis dalam posisi kelima dengan margin 5,153 detik dari rekan satu timnya.

Melengkapi daftar 10 besar MotoGP Qatar 2024 adalah Fabio Di Giannantonio (Pertamina Enduro VR46) di P7, Espargaro di P8, dan Maverick Vinales (Aprilia Racing) di P10.

(MOTOGP.COM) JUARA: Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia keluar sebagai juara seri pembuka 2024, MotoGP Qatar, di Sirkuit Internasional Lusail, Senin (11/3) dini hari WIB kemarin. (IBLINDONESIA.COM)

Setelah ini, seri kedua MotoGP 2024 akan bergulir di Sirkuit Internasional Algarve, Portugal, pada 21-23 Februari. Kemudian di posisi keempat ada Marc Marquez. Rider Gresini Ducati itu membuktikan diri dirinya masih mampu kompetitif.

The Baby Alien –julukan Marquez– sejauh ini sudah mengo leksi 18 poin dari hasil finis kelima di sprint race dan peringkat keempat saat mentas di race utama. (ant)

ALLSPORT RADAR BOGOR I SELASA, 12 MARET 2024 1 RAMADAN 1445 H HALAMAN 9
Faktor yang membuat Rajawali bisa menumbangkan RANS adalah mengunci Devon Van Oostrum. Kali dengan 22 poin. Sementara di field goals, Rajawali

Gedung Perkantoran Hijau Pertama di Indonesia

BOGORRencana pemindahan Kantor Balai Kota kembali disuarakan Wali

Kota Bogor, Bima Arya. Topik

itu disampaikannya ketika memberikan sambutan pada peluncuran ulang salah satu RS swasta, beberapa waktu lalu.

Dalam kesempatan itu Bima

mengatakan wajah zkota Bogor akan terus berubah selama

3-5 tahun ke depan. Hal itu

lantaran adanya proyek pemindahan Kantor Balai Kota ke Kelurahan Katulampa, Kecamatan Bogor Timur.

Kantor Balai Kota baru akan menempati lahan yang dikelola PT Sejahtera Eka Graha (SEG) seluas 6 hektare. Bima menyebut Balai Kota baru akan berkonsep green building office atau gedung perkantoran hijau. Dirinya mengklaim Balai Kota Baru menjadi kantor pemerintahan pertama yang memiliki konsep tersebut di Indonesia. ”Dalam waktu 3 tahun, Balai Kota Bogor akan pindah ke Kelurahan Katulampa akan ada first green building office di Indonesia. Akan

terlihat dari sebelah kiri pintu keluar Tol Sentul Selatan dan sudah dibuka akses jalannya,” ucapnya. Bima bahkan membandingkan konsep Balai Kota baru dengan Ibu Kota Nusantara (IKN) yang tengah digarap oleh Pemerintah Pusat. ”Kalau Pak Jokowi bangga punya IKN, kami juga bangga punya pusat pemerintahan baru nantinya,” seru dia. Sementara itu, Bima mengatakan Balai Kota lama nantinya tidak akan lagi jadi epicentrum bisnis dan peme-

rintahan. Balai Kota lama akan menjadi kawasan kota tua atau kota pusaka. Gedung Balai Kota disulap menjadi museum yang dilengkapi Perpustakaan Kota serta Galeri yang sudah terbangun saat ini di sebelahnya.

”Kalau itu terjadi pasti Kota Bogor akan jadi tempat tinggal favorit. Orang tidam akan lagi ke Depok, Tangerang, Bekasi. Orang akan lebih memilih Kota Bogor karena ada rasa Istana, suasana sejuk, dan bisa hidup sehat serta berkualitas,” ucap Bima.(fat/c)

DEDE SUPRIADI/RADAR BOGOR

Ramaikan Surken dengan Festival Ekraf

BOGORPemerintah Kota (Pemkot) Bogor berkolaborasi bersama DICIRI Kar.Yakan

Truck, menggelar Festival Ekonomi Kreatif (Ekraf) Street Talkshow di Sentra Kuliner Rangga Gading, Kawasan Jalan Suryakencana (Surken), Kota Bogor, baru-baru ini. Adapun Festival Ekraf ini diikuti antusias dengan hadirnya puluhan anak muda dari berbagai universitas, SMK, dan masyarakat umum lainnya. Dalam Festival Ekraf ini juga ditampilkan berbagai seni hiburan serta penampilan pada anak muda. Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor, Syarifah Sofiah mengatakan kegiatan ini sebagai bentuk kolaborasi link and match di Kota Bogor. ”Jadi, memang kita dari pemerintah inginnya titik seperti ini lebih banyak, seperti di titik ini Rangga Gading yang sudah bagus kita coba hidupkan setiap malam. Kita inginnya juga

kehidupan Surken ini sampai lebih malam lagi. Dan luar biasanya hari ini dikolaborasikan dan kombinasikan dengan kegiatan untuk memajukan 17 subsektor ekonomi kreatif,” kata Syarifah Sofiah. Selain sebagai bentuk link and match membuka kesempatan kerja karena para peserta bisa langsung membawa CV, kegiatan ini juga bisa lebih memperkenalkan secara luar keberadaan sentra kuliner rangga gading. Sebab, lanjut Sekda Syarifah setiap kita harus memiliki daya saing sehingga mampu berkompetisi dengan wilayah lainnya. ”Karena jika tidak dibantu industri kreatif ini sangat sulit sekali,” ucapnya. Kadisparbud Kota Bogor, Iceu Pujiati mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai momentum untuk kaum muda belajar. ”Sekarang ini kan Gen Z penuh inovasi dan kreasi kreatif inovatif

dan kolaboratif. Insyaallah Dinas Pariwisata dan Kebudayaan selalu akan mensupport 17

Sub Sektor. Semoga 17 ekraf di Kota Bogor harus maju. Apalagi nanti ke depan Generasi Emas 2045, siap gak kita menghadapi itu,” katanya. Sementara itu, Founder dari DICIRI 4.0 Ponco Pamungkas meminta untuk belajar banyak hal tentang industri kreatif, termasuk industri televisi. Karena menurutnya literasi video sesungguhnya ada di televisi. Mulai pra produksi ketika produksi, pasca produksi, semua prosesnya ada di televisi. ”Makanya saya sangat hormat kepada mereka yang ada bekerja di televisi. Karena mereka yang sampai saat ini menjaga literasi produksi, mereka masih menjaga kualitas proses menghormati dan menghargai setiap prosesnya semua prosedur dilalui step by step,” katanya.(ded/c)

Berburu Kebutuhan Ramadan

Seperti yang tampak di Pasar Anyar, Senin (11/3), ribuan orang tumpah ruah memadati pasar. Lalu lintas pun mengalami kemacetan pada sejumlah ruas jalan seperti Jalan Sawojajar, Jalan Dewi Sartika, dan Jalan MA Salmun. Daging dan kolang-kaling menjadi komoditas yang paling dicari oleh warga. Sejumlah kios daging bahkan tutup lebih

awal ketimbang kios-kios komoditas lainnya. Salah seorang penjual daging, Muhammad Harun mengatakan, selama beberapa hari terakhir jumlah penjualannya meroket lantaran banyaknya pembeli. ”Kenaikan pembelinya bisa sampai 20 persen jelang Ramadan ini. Biasanya ramai di malam hari. Kalau pagi sudah habis. Sekitar jam 9 kami sudah tutup,” ujarnya saat ditemui Radar Bogor, Senin (11/3).

Menurutnya, harga daging saat ini tengah mengalami kenaikan. Kondisi ini dipandangnya wajar dan rutin terjadi setiap tahun terutama menjelang Ramadan dan hari raya.

”Sekarang untuk daging sekira Rp130-150 ribu per kilogram. Kalau tulang iga Rp95 ribu per kilogram. Ada kenaikan tapi tidak terlalu tinggi hanya beberapa ribu saja,” terangnya. Kenaikan jumlah penjualan juga dirasakan Rizi, penjual

buah kolang-kaling. Ia mengatakan, kolang-kalingnya laris diburu para pembeli selama beberapa hari terakhir. Lantaran kolang-kaling banyak diminati warga untuk diolah menjadi menu berbuka puasa.

”Walaupun harganya naik Rp2 ribu dari Rp15 ribu per kilogram menjadi Rp17 ribu per kilogram, masih banyak yang mencari. Penjualan saya meningkat bisa sampai separuh dari biasanya (naik 50 persen),”

Bayar Nontunai Angkot Listrik

Bima Arya mengatakan bakal mulai meluncurkan uji coba angkot listrik pada Jumat (15/3). Lebih lanjut, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bogor, Marse Hendra Saputra membenarkan, saat ini pihaknya sedang mempersiapkan segala kebutuhan sarana angkot listrik seperti stasiun pengisian listrik (charging station) dan penguatan Peraturan Wali Kota (Perwali).

Stasiun pengisian listrik itu rencananya akan tersedia di Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) PLN Bogor di Jalan Kapten Muslihat dan Kantor Dishub di Jalan Raya Raya Tajur.

”Mudah-mudahan sebelum

tanggal 15 Maret 2024 semuanya sudah selesai. Target timelinenya memang tanggal 15 Maret 2024. Tapi kami tidak akan jalan sebelum selesai secara administrasi dan kesiapannya telah dilaksanakan,” ujar Marse kepada Radar Bogor, Sabtu (9/3). Ia menjelaskan, kelima unit angkot listrik ini tidak akan menggantikan rute trayek angkot yang sudah ada. Angkot listrik ini akan mengisi rute trayek Biskita Transpakuan koridor 3. ”Angkot ini akan ngeloop (berputar) dari Cidangiang ke Suryakencana, Bondongan dan kembali ke Cidangiang,” imbuh Marse. Tidak seperti angkot konvensional, angkot listrik ini akan beroperasi layaknya

Biskita Transpakuan. Angkot listrik hanya akan berhenti pada titik-titik yang telah ditentukan. Begitu juga dengan sistem pembayarannya. Penumpang tidak perlu lagi menyediakan uang tunai karena pembayaran dilakukan secara non tunai (cash less). Caranya dengan menempelkan kartu e-money dan sejenisnya. Tarif yang dikenakan pada uji coba ini yakni Rp5 ribu.

”Pemberhentian angkotnya di titik yang ditentukan. Kami sedang menentukan titik mana yang demand atau kebutuhan masyarakat tinggi sehingga bisa terpenuhi,” terang dia. Marse menjelaskan, visi angkot listrik ke depan ialah sebagai feeder Biskita. Angkot

ini akan menjemput penumpang yang berada di pinggiran Kota menuju pusat kota lalu melanjutkan perjalannya dengan Biskita.

”Uji coba akan berlangsung selama enam bulan. Kami akan kaji Biaya Operasional Kendaraan (BOK)-nya, detailnya serta Ability To Pay (ATP) (kemampuan penumpang membayar jasa) dan Willingness To Pay (WTP) (kesediaan pengguna untuk mengeluarkan imbalan jasa),” terangnya. Hal intu dilakukan supaya pihaknya bisa menghindari kendala apabila rencana angkot listrik ini dipermanekan serta mengetahui keuntungan bagi para pengusaha angkot apabila mereka nantinya memiliki unit angkot listrik.(fat/c)

Barang Serba Murah, Ada Hiburan untuk Pengunjung

TIDAK biasanya Vihara Dhanagun dipadati warga pada akhir pekan. Namun, kali ini, orang berbondong-bondong meramaikan beberapa lapak yang digelar di sekitar vihara tersebut. Mereka sibuk memilih-milih barang yang dijual murah.

Sebagian orang pulang dengan belanjaan di tangannya. Sementara sisanya hanya menikmati jalan-jalan sembari melihat-lihat aneka barang dagangan tersebut.

Ketua Panitia, Kie Yun menjelaskan, gelaran bazar tersebut diselenggarakan untuk

memeriahkan hari ulang tahun Dewa Amurva Bhumi. Event ini sudah dimulai sejak Jumat (8/3/2024) dan berlangsung hingga Minggu (10/3). ”Bazar ini juga kami gelar karena adanya kerinduan dari para tenant yang biasa bekerja sama setiap tahun saat Cap Go Meh. Karena tahun ini tidak ada Bogor Street Festival Cap Go Meh makanya kami adakan di sini supaya tetap meriah,” jelasnya kepada Radar Bogor.

Terdapat 15 tenant yang membuka lapaknya pada bazar ini. Mereka kebanyakan berjualan makanan. Beberapa tenant lain juga menyediakan

sembako, cemilan, kue, produk kosmetik, hingga pakaian dan sandal.

Kie Yun menjamin harga yang ditawarkan pada bazar itu lebih murah dari biasanya. Sebab para tenant memberikan harga promo kepada para pengunjung. Bazar ini terbuka untuk umum dan beroperasi dari jam 08.3020.00 WIB.

Selain menyajikan aneka produk kuliner dan pakaian, bazar ini juga diisi dengan kegiatan sosial berupa donasi 100 kaca mata kepada para lansia.

”Untuk menghibur pengunjung kami juga ada berbagai hiburan seperti penampilan

line dance, celengan tsu chi, paduan suara Oma Ceria, tarian-tarian, demo masak, ondel-ondel Taiwan, barongsai, liong, hingga fashion show,” terangnya. Bidang Ritual, Vihara Dhanagun, Tanu Wijaya menambahkan, dalam puncak perayaan ulang tahun Dewa Amurva Bhumi pihaknya juga akan mengadakan ritual gotong joli. Ritual ini berlangsung pada Minggu (10/3) sore pada pukul 16.00-22.00 WIB. Puncak perayaan tersebut juga akan dimeriahkan dengan pertunjukan liong, barongsai, dan kie lien.(fat/c)

terangnya. Penurunan harga justru terjadi pada komoditas cabai. Di Pasar Anyar, cabai keriting, cabai rawit hijau, dan cabai setan (rawit merah) dijual dengan harga Rp60 ribu per kilogram. Padahal sebelumnya mencapai Rp80 ribu per kilogram. Salah seorang penjual sayur, Muhadi mengatakan penurunan mulai terjadi selama dua hari terakhir. Ia menyebut kondisi itu wajar, sebab menurutnya kenaikan harga cabai umumnya terjadi justru saat Bulan Ramadan dan menjelang hari raya Idul Fitri. ”Saya justru senang kalau harganya turun. Karena jadi bisa belanja komoditas lain. Biasanya harga mulai naik dari hari kedua puasa sampai lebaran,” ungkapnya. Sementara itu, stok sayur mayur dan buah-buahan di Pasar Induk Teknik Umum

(TU) Kemang, Kota Bogor dipastikan aman selama bulan Ramadan tahun ini. Pernyataan itu disampaikan Wali Kota Bogor, Bima Arya usai meninjau pasar di Kecamatan Tanah Sareal, Senin (11/3). Bima menilai, saat ini pasokan dan harga sayur mayur dan buah-buahan di Pasar Induk TU Kemang masih relatif stabil dan lancar. Ia mengatakan pasokan kedua komoditas ini akan dikirimkan setiap hari selama bulan Ramadan. ”Kalau harga tidak lancar itu disebabkan karena supply (pasokan) yang terhambat dan itu akibat gagal panen, atau jalur distribusi. Tapi kami pastikan itu lancar,” ujarnya saat ditemui Radar Bogor. Kenaikan justru terjadi pada komoditas beras dan daging. Namun, Bima menganggap kondisi ini akan segera terselesaikan karena Bulog akan mulai

menerima hasil panen pada pertengahan Maret 2024. Pasokan sayur mayur dan buah di Pasar Induk TU Kemang berasal dari sejumlah daerah seperti Brebes, Magelang, Cipanas, dan Cianjur. Bima berjanji akan kembali melaku kan monitoring di pertengahan Bulan Ramadan nanti untuk mencegah adanya kendala dari wilayah pemasok. Ketua DPRD Kota Bogor, Atang Trisnanto juga meminta Pemerintah Kota Bogor untuk terus memantau harga bahan pokok dan rumah tangga di momen Ramadan dan menjelang Idulfitri nanti. Ia mendorong Pemkot berkomunikasi dengan Bulog apabila ada kenaikan harga. ”Setidaknya, kalau pasokan dari pasar tidak memenuhi bisa dilakukan serbuan pasar dari cadangan beras pemerintah (CBP),” ucap Atang.(fat/c)

Banyak Shelter Biskita Kumuh

Pasalnya, ada lebih dari 50 shelter Biskita Transpakuan yang ada di Kota Bogor. ”Perlu dianggarkan lagi pemeliharaannya ke depan. Tapi selain itu saya juga meminta agar Perumda Transportasi Pakuan (PTP) menjalin kerja sama dengan pihak ketiga untuk melakukan perawatan dan membuat pemasukan dari situ,”

ujar Bima saat ditemui Radar Bogor, Kamis (7/3). Dirinya mengungkapkan, saat ini PTP telah melakukan pembicaraan dengan sejumlah pihak. Ia berharap, ke depan Kota Bogor bakal meniru shelter dan stasiun di Jakarta yang dikerjasamakan dengan pihak ketiga sehingga memberikan penghasilan.(fat/c)

FESTIVAL: Festival Ekonomi Kreatif (Ekraf) Street Talkshow digelar di Sentra Kuliner Rangga Gading, Suryakencana (Surken), Kota Bogor. Menanggapi kondisi itu, Wali Kota Bogor, Bima Arya beralasan pengelolaan Shelter Biskita Transpakuan belum seluruhnya dipegang oleh pihaknya, baru sebagian saja yang diserah terimakan. Untuk pemeliharaan, Pemkot Bogor perlu menganggarkan terlebih dahulu.

Dilarang Perang Sarung dan Konvoi!

Bima menegaskan, larangan itu sudah menjadi tradisi yang dijalankan Kota Bogor setiap tahun. Ia mengatakan kebijakan itu diberlakukan untuk menjaga kondusivitas selama bulan suci Ramadan.

”Perang sarung dilarang. Kalau sahur bersama silakan, tapi tidak usah iring-iringan atau arak-arakan. Sudah pasti akan kami tertibkan,” tegasnya saat ditemui Radar Bogor, Senin (11/3). Selain itu, Bima juga meminta seluruh Tempat Hiburan Malam (THM) yang ada di Kota Bogor untuk tutup total

selama sebulan. Untuk menjaga hal itu, Bima bahkan mengintruksikan Satpol PP, TNI, dan Polri untuk senantiasa berpatroli dan melakukan pengawasan. ”Kami minta semua menghormati. THM ditutup total. Tidak boleh ada yang nakal. Kami akan terus patroli. Kasatpol PP beserta unsur TNI dan Polri akan rerus mengawasi itu. Begitu juga Camat dan Lurah juga akan memantau,” ujarnya. Sementara itu, rumah makan dan restoran masih tetap akan terbuka. Hanya saja, Bima menyerahkan kebijakan itu pada para pengusaha. Ia hanya

meminta agar mereka tetap menghormati umat Islam yang menjalani ibadah di bulan suci Ramadan. Pernyataan itu juga disampaikan Bima secara tertulis dalam Surat Edaran Nomor: 100.3.4/1173-Hukham Tentang Kesiagaan dalam Mengantisipasi Gangguan Ketentraman dan Ketertiban Umum Selama Bulan Ramadan 1445 Hijriyah di Kota Bogor. Selain THM, perang sarung, dan SOTR dirinya juga melarang masyarakat memproduksi, menjual, dan menyalakan petasan. Peringatan itu bahkan diberlakukan hingga malam takbiran mendatang.(fat/c)

METROPOLIS RADAR BOGOR SELASA, 12 MARET 2024 1 RAMADAN 1445 H HALAMAN 11
REKA FATURACHMAN/RADAR BOGOR PROYEK BALAI KOTA: Wali Kota Bogor, Bima
 Sambungan dari Hal 12  Sambungan dari Hal 12  Sambungan dari Hal 12  Sambungan dari Hal 12  Sambungan dari Hal 12
Arya saat melihat desain proyek pembangunan balai kota baru di Kelurahan Katulampa.

BOGOR–

Banyak

Berburu Kebutuhan Ramadan

Momen jelang Ramadan juga dimanfaatkan masyarakat untuk berburu kebutuhan. Sejak pagi, pasar-pasar di Kota Bogor dipadati ratusan orang yang datang dari dari berbagai wilayah.

 BERBURU Baca Hal 11

Kalau harga tidak lancar itu disebabkan karena supply (pasokan) yang terhambat dan itu akibat gagal panen atau jalur distribusi. Tapi kami pastikan itu lancar.”

BIMA ARYA Wali Kota Bogor

REKA FATURACHMAN/RADAR BOGOR KUMUH: Salah satu shleter Biskita yang butuh pemeliharaan karena tampak kumuh. REKA FATURACHMAN/RADAR BOGOR BERBELANJA: Masyarakat meramaikan sejumlah lapak yang digelar dalam bazar di Vihara Dhanagun, Sabtu (9/3). Dilarang Perang Sarung dan Konvoi! BOGORWali Kota Bogor, Bima Arya dengan tegas melarang warga melakukan perang sarung dan konvoi (iring-iringan) saat menjalani Sahur on The Road (SOTR) selama bulan Ramadan. Bayar Nontunai Angkot Listrik BOGORPemerintah Kota Bogor bakal memulai uji coba operasional angkot listrik pekan depan. Pernyataan itu diumumkan Wali Kota Bogor, Bima Arya pada Kamis (7/3) lalu. Weekend Kumpul Keluarga MELUANGKAN waktu secara teratur untuk quality time keluarga kerap dilakukan Kabag Perencanaan Polresta Bogor Kota Kompol Indrat Riyani Setiyani. Meski anak-anaknya sudah dewasa, namun baginya, menghabiskan waktu bersama keluarga menjadi salah satu upaya mendekatkan hubungan antara anak dan orang tua.

"Misalnya

Menengok Bazar Tahunan Vihara Dhanagun

Barang

Serba Murah, Ada Hiburan untuk Pengunjung

Komunitas Umat Vihara Dhanagun kembali menyelenggarakan event Bazar tahunannya pada Sabtu (9/3). Bazar ini digelar di sekitar halaman Vihara Dhanagun yang berlokasi di Kelurahan Gudang, Kecamatan Bogor Tengah.

METROPOLIS selasa 12 maret 2024 1 ramadan 1445 H HALAMAN 12 CUACA BOGOR HARI INI PRAKIRAAN Sumber: www.bmkg.go.id HUJAN SEDANG SIANG BERAWAN PAGI HUJAN RINGAN MALAM
FATURACHMAN/RADAR BOGOR
PASAR: Warga memadati kawasan pasar di Kota Bogor, Senin (11/3). Sebagian besar warga menyiapkan kebutuhan menyambut puasa pertama Ramadan, hari ini.
REKA
RAMAI
Laporan: REKA FATURACHMAN Perilaku vandalisme dari oknum tak bertanggung jawab dan minimnya pemeliharaan membuat sejumlah Shelter Biskita Transpakuan di Kota Bogor tampak kumuh. Shelter yang mestinya menjadi persinggahan penumpang bus ini juga justru kerap dijadikan tempat mangkal pengemis.
hari Minggu kumpul dengan keluarga," katanya. Selain berkumpul di rumah, tak jarang mereka menyambangi rumah makan. Ia sendiri merasakan, edukasi dan interaksi yang terpenting bersama keluarga.
jelas ada waktu untuk keluarga, di samping kita tugas sehari-hari, tentunya kita perlu berkumpul dengan keluarga," ucap ibu anak dua ini. ( ded/c)
INDRAT RIYANI SETIYANI  DILARANG Baca Hal 11  BARANG Baca Hal 11  BAYAR Baca Hal 11  BANYAK Baca Hal 11 Stok Sayur dan Buah Aman
Shelter Biskita Kumuh
"Yang
KOMPOL

Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.