Mandala Agro Swakarsa

Page 1

PROFIL PERUSAHAAN

MANDALA AGRO SWAKARSA


MANDALA AGRO SWAKARSA SEKILAS

MAS melajutkan kegiatan usaha dan menerima pengalihan hak atas merek dan pemegang nomor pendaftaran MASAGRI dari PT. Mitra Alam Selaras yang lebih dahulu membangun brand MASAGRI. Sebagian dari pendiri PT. Mitra Alam Selaras mendirikan MAS untuk menjalankan usaha dan melanjutkan visi dan misi PT. Mitra Alam Selaras.

CV. Mandala Agro Swakarsa Jl. Pagaralam Gg. Cendana No. 28 Kedaton, Kota Bandar Lampung 35141 Telp. : (0721) 701704 Unit Produksi Bogor: Jl. Yupiter Utama D10/12 Nanggewer Mekar, Kab. Bogor 16914 Telp./Fax : (021) 29097161, 87716493 Email : mas@masagri.com Web : www.masagri.com FB : www.facebook.com/masagri

Individu-individu yang tergabung dalam MAS, terutama formulator MASAGRI sudah memiliki perjalanan panjang sebelumnya, baik program dan aktivitas melalui kegiatan-kegiatan kemasyarakatan maupun kegiatan usaha terkait. Berbagai program dan aktivitas serta produk sudah dibuat sebelumnya namun masih dalam skala komunitas. Beberapa kegiatan seperti program Zero Waste pada Pemerintah DKI Jakarta dan kegiatan-kegiatan pelatihan dan penyuluhan pertanian dan penanggulangan masalah lingkungan perkotaan berbasis ramah lingkungan telah dijalankan. Inisiatif pembuatan produk pupuk juga telah dilakukan seperti MPM, Tani Organik, Bio Mitra dan Kehaka Rai meskipun masih dalam skala yang lebih kecil.

SEKILAS | CV. MANDALA AGRO SWAKARSA

CV. Mandala Agro Swakarsa (MAS) adalah perusahaan produsen dan distributor produk ramah lingkungan berupa pupuk organik dan pengurai alami serta produk pendukung pertanian, baik dalam skala produksi maupun pada skala hobi untuk kebutuhan pertanian dan perkotaan. MAS juga menyediakan layanan jasa terkait dengan penerapan solusi ramah lingkungan (baik di bidang pertanian, maupun masalah-masalah perkotaan).


MANDALA AGRO SWAKARSA

VISI, MISI & AKTIVITAS Visi MAS didirikan dengan visi menjadi perusahaan pertanian berbasis bioteknologi terapan yang menjadi pendorong model pertanian produktif namun ramah lingkungan.

Misi Untuk mendukung visi tersebut, MAS menetapkan misi perusahaan sebagai berikut: • Mempromosikan edukasi nilai-nilai ramah lingkungan melalui berbagai media, produk dan teknologi yang bisa diakses oleh publik. • Memproduksi dan mendistribusikan sarana pendukung pertanian berbasis ramah lingkungan (dari sisi produksi maupun aplikasi). • Membantu pelaku pertanian, baik dari sisi teknologi terapan, manajemen, dan dukungan lainnya dalam rangka memajukan pertanian berbasis ramah lingkungan. • Membantu memberikan solusi masalah lingkungan di perkotaan.

Dalam tataran operasional, MAS melaksanakan usaha/kegiatan sebagai berikut : • Memproduksi dan mendistribusikan pupuk organik/hayati, pestisida hayati dan suplemen pertanian (baik dalam bentuk cair maupun padat) serta sarana produksi pertanian (saprotan) baik untuk komunitas hobiis maupun komunitas produsen produk pertanian. • Memproduksi dan mendistribusikan produk bioteknologi untuk menjadi solusi malasahmasalah perkotaan (limbah, sampah organik dll) • Menerbitkan media cetak berupa bukubuku, majalah, tabloid serta mengelola media website yang bertujuan menjadi rujukan informasi mengenai produk dan teknologi ramah lingkungan. • Mendokumentasikan kearifan lokal pertanian Indonesia, melakukan riset terapan (applied research) serta mengadakan berbagai pelatihan, seminar dan lokakarya mengenai produk dan teknologi ramah lingkungan. • Menyediakan jasa konsultasi baik perencanaan, implementasi, monitoring dan evaluasi dari program-program pertanian dan masalah perkotaan yang terkait dengan penerapan produk dan teknologi ramah lingkungan. • Menyediakan jasa pelaksanaan teknis dari program-program pertanian dan masalah perkotaan yang terkait dengan penerapan produk dan teknologi ramah lingkungan. • Bekerjasama dengan berbagai pihak, baik pemerintah, masyarakat maupun badan hukum / badan usaha lain dalam rangka pencapaian visi dan misi perusahaan.

VISI, MISI & AKTIVITAS | CV. MANDALA AGRO SWAKARSA

Bidang Usaha dan Aktivitas


MANDALA AGRO SWAKARSA

PRODUK & LAYANAN Merek

MASAGRI® adalah merek dagang produk MAS yang terdaftar pada Ditjen HAKI Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia dengan nomor sertifikat merek IDM000350079.

Selain produk di atas, MAS masih terus melakukan pengembangan produk berbasis bioteknologi terapan untuk sanitasi, peternakan, perikanan dan pemulihan tanah.

Pupuk Organik Cair MASAGRI®

Layanan Jasa Layanan Jasa berdasarkan bidang usaha dan aktivitas MAS adalah: • Jasa konsultasi baik perencanaan, implementasi, monitoring dan evaluasi • Jasa pelaksanaan teknis program/kegiatan • Jasa riset terapan (applied research) • Pelatihan, seminar dan lokakarya

Pupuk Organik Cair MASAGRI® merupakan pupuk hayati (biofertilizer) yang dihasilkan melalui penelitian dan pengembangan bioteknologi terapan dengan memanfaatkan berbagai jenis mikroba alami (indigenous) yang bermanfaat sebagai inoculum dan diperkaya dengan nutrisi organik terlarut (enrichment). Pupuk Organik Cair MASAGRI® memiliki kandungan hara yang lengkap, senyawa-senyawa organik lain yang bermanfaat bagi tanaman, seperti asam humik, asam fulvat, dan senyawa-senyawa organik lainnya. Pupuk Organik Cair MASAGRI® terdaftar dan tersertifikasi pada Kementerian Pertanian RI Nomor L 905/ORGANIK/DEPTAN-PPVTPP/ VI/2011.

Semua layanan jasa tersebut fokus pada bidang pertanian dan masalah perkotaan yang terkait dengan penerapan produk dan teknologi ramah lingkungan.

Situs MASAGRI.COM MASAGRI.COM adalah situs web yang fokus pada informasi mengenai lingkungan hidup terutama pada bidang pertanian (termasuk perkebunan, peternakan dan perikanan) serta masalah-masalah lingkungan hidup perkotaan. Pada situs ini juga disediakan informasi pendukung produk-produk yang dihasilkan oleh MAS. Situs ini akan terus diperbaharui dengan menambahkan berbagai informasi yang dinilai perlu untuk disebarluaskan sesuai dengan visi dan misi perusahaan.

PRODUK & LAYANAN | CV. MANDALA AGRO SWAKARSA

Pengembangan Produk


MANDALA AGRO SWAKARSA

LEGALITAS Pendirian Perusahaan Akte Notaris Rosmelina, SH, MKn. Nomor 01 tanggal 21 Maret 2013

510.2.2/00761/30.14/III.27.2/IV/2013 dikeluarkan oleh Badan Penanaman Modal dan Perizinan Pemerintah Kota Bandar Lampung

TDP 07.01.3.47.02881 dikeluarkan oleh Badan Penanaman Modal dan Perizinan Pemerintah Kota Bandar Lampung

NPWP 03.289.807.4-323.000

Sertifikat Merek *) No. D00 2010 027284 / IDM000350079 dikeluarkan oleh Direktorat Jenderal Hak Kekayaan Intelektual Kementerian Hukum dan HAM RI

Sertifikasi Produk **) L 905/ORGANIK/DEPTAN-PPVTPP/VI/2011 dikeluarkan oleh Menteri Pertanian RI

Keterangan : *) Sedang dalam proses pengalihan hak atas merek berdasarkan Akte Notaris Primarini Haryanti, SH nomor 02 tanggal 10 Mei 2013 **) Sedang dalam proses pengalihan pemegang nomor pendaftaran berdasarkan Surat Perjanjian tanggal 10 Mei 2013 yang dilegalisir oleh Notaris Primarini Haryanti, SH nomor 136/LEGALISASI/ V/2013

LEGALITAS | CV. MANDALA AGRO SWAKARSA

SIUP


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.