Sriwijaya Post Edisi Sabtu 9 Maret 2013

Page 1

SRIWIJAYA POST Spirit Baru Wong Kito

SABTU 9 MARET 2013 ECERAN RP 2.000

28 HALAMAN MANAGED BY

SRIPO/LENI JUWITA

OLAH TKP — Sehari setelah penyerangan dan pembakaran Mapolres OKU, anggota gabungan TNI dan Polri melakukan olah TKP di lokasi terbakarnya sejumlah kendaraan, Jumat (8/3).

SRIWIJA YA FC VERSUS PERSIB SRIWIJAY

Matikan Agresi Sergio Cs PALEMBANG, SRIPO — Agresi (tekanan baik lewat verbal maupun permainan) akan dilakukan Persib Bandung. Namun, Sriwijaya FC bertekad mematikan agresi si Maung julukan Persib, yang datang ke Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Sabtu (9/ 3) (live Antv) dengan kekuatan penuh. Ponaryo Astaman dkk siap mematikan permainan sang pemain naturalisi asal Belanda, Sergio van Dijk, Kenji Adachihara, M Ridwan dan Firman Utina yang tengah onfire. Anak asuhnya, memang harus bekerja ekstra mematikan agresivitas para pemain Persib yang terbilang agresif. Apalagi Laskar Wong Kito ingin menjaga rekor kandang, yang belum sekalipun tersentuh kekalahan. Pelatih Kepala SFC, Kas Hartadi mengaku, jika lawan yang akan dihadapi kali ini, cukup berat dibandingkan lawanlawan lainnya. Hanya saja, dia opti-

mis bisa meraih poin penuh mengingat motivasi anak-anak asuhnya sangat besar, usai sukses meraih kemenangan tandang pertama saat bertemu Gresik United, 1 Maret lalu.”Modal kemenangan inilah yang dijadikan penyemangat kita agar bisa meraih kemenangan berikutnya, apalagi kita bermain di kandang sendiri,” katanya, Jumat (9/ 3). Untuk memuluskan targetnya itu, sejak awal Kas sudah mewantiwanti agar bermain disiplin dan fokus di sepanjang pertandingan. Tidak ada cara lain meredam kekuatan Persib, yang kini striker berbahaya, Sergio van Dijk. Tidak hanya mengkhawatirkan sosok Sergio saja, juga di lini tengah dan lini belakang pun berpeluang memberikan ancaman. “Semua lini, Persib memiliki pemain yang bisa menyerang. Supardi dan Jajang (Sukmara) bisa menyerang dari lini belakang. Lini tengah juga ada Firman (Utina) yang pergerakannya sangat-sangat berbahaya,” ucap penggemar makanan soto itu. Sejauh ini, Kas percaya Ponaryo selaku kapten tim dan pemain lainnya, bisa meredam gempuran dari anak-anak asuh Jajang Nurdjaman. Instruksi khusus agar lebih waspada dengan motivasi tim lawan su ke halaman 7

30 Tentara Terlibat

� Hasil Penyelidikan Sementara Tim Mabes TNI � Mulai dari Tamtama, Bintara dan Perwira PALEMBANG, SRIPO — Sebanyak 30 orang anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI) Batalyon Artileri Medan (Armed) 15/76 Tarik Martapura, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan, dibawa ke Palembang. Mereka menjalani pemeriksaan pascapenyerangan anggota polisi dan pembakaran markas Polres OKU, Kamis lalu. “30 oknum anggota sudah kita dibawa ke Palembang untuk penyelidikan lebih lanjut oleh POM. Dan jika terbukti akan ditahan,” kata Kapendam II Sriwijaya Kolonel (Arm) Jauhari AS di Palembang, Jumat (8/3). Menurut Jauhari, pemeriksaan para oknum

tersebut merupakan perintah Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Nugroho Widyotomo. Ke-30 oknum anggota Armed tersebut dilimpah-

AKBP AZIS SAPUTRA Kapolres OKU

DOK.SRIPO

ke halaman 7

RS Dr Mohammad Hosein Palembang, ini menegaskan pentingnya seorang perempuan memperjuangkan kesetaraan dan keadilan jender bagi diri sendiri. Perempuan kelahiran Palembang 25 Desember, itu mencontohkan pilihan profesinya sebagai seorang dokter pun merupakan wujud kesetaraan jender. Yenny mengatakan, seorang perempuan harus tahu

bagaimana memposisikan diri. "Tahu kodrat kita sebagai perempuan, namun kesamaan hak dan kewajiban kita dengan laki-laki, yang mungkin selama ini terlupakan dan dianggap sebagai hal wajar. Banyak yang melihat perempuan dari kodratnya saja," jelasnya. ke halaman 7 SRIPO/MG2

dr Yenny Andayani SpPD K-KOM

ke halaman 7

BATURAJA, SRIPO — Kepala Kepolisian Resor Ogan Komering Ulu (OKU), Ajun Komisaris Besar Azis Saputra, memastikan anak buahnya tidak melawan dalam insiden penyerbuan personil Yon Armed Baturaja pada Kamis, 7 Maret 2013 lalu. Alasannya, aksi pembalasan dan perlawanan akan menambah daftar persoalan antara Polri dan

Bisa saja kami melawan dan membela diri, tetapi untuk apa melawan

Trans TV BARCELONA punya Minggu (10/3) kesempatan berpesta gol Pukul 02.00 WIB sebelum melakoni laga Barca vs Deportivo krusial leg kedua Liga Champions melawan AC Milan di Camp Nou, tengah pekan depan. Minggu dini hari (10/3) nanti, La Blaugrana akan menjamu dulu tim juru kunci Deportivo LA Coruna

HARI Perempuan Sedunia, sesungguhnya memeringati perempuanperempuan biasa yang mampu menoreh catatan sejarah sebuah perjuangan. Bagaimana seorang perempuan berpartisipasi dalam masyarakat, seperti juga kaum laki-laki. Hendaknya perempuan dan laki-laki saling melengkapi. Bagi dr Yenny Andayani SpPD K-HOM, dokter spesialis penyakit Dalam

Mapolres OKU dan penganiayaan terhadap sejumlah anggota polisi. “Setelah kami pilah-pilah,

Mereka Bukan Musuh Kita

Siapkan Pesta Gol

Saling Melengkapi

kan ke Palembang setelah penyelidikan maraton dilakukan tim penyidik Mabes TNI dan Kodam II Sriwijaya. Mereka dianggap terlibat langsung penyerangan

ke halaman 7


2

SRIWIJAYA POST Sabtu, 9 Maret 2013

SALAM SRIWIJAYA

Introspeksi Menyeluruh TNI-Polri MEMPRIHATINKAN!! Kalimat ini pas untuk menggambarkan emosi masyarakat Indonesia saat ini, khususnya masyarakat Sumatera Selatan. Bagaimana tidak, aparat negara yang seharusnya memberikan rasa aman dan nyaman, bahkan harus melindungi masyarakatnya, justru bertindak anarkis. Ironisnya lagi, aksi itu terjadi antara instansi negara, TNI dan Polri. Peristiwa pembakaran Mapolres Kabupaten OKU disertai penganiayaan sejumlah aparat pilisi oleh oknum anggota TNI, jelas sangat tidak mendidik. Walaupun kita tak boleh menampikkan latarbelakang terjadinya peristiwa itu, namun negeri ini tak membenarkan orang bertindak diluar koridor hukum. Sistem negara harus dipatuhi oleh siapa saja, apalagi aparat, karena jika tidak maka negeri ini akan kembali seperti zaman batu, dimana yang kuat membunuh yang lemah. Peristiwa bentrok dan penyerangan antara oknum TNI dan Polri ini sudah sangat sering kita dengar, terutama sejak era reformasi bergulir. Dan faktanya, kejadian seperti itu dimulai sejak kesatuan Polri dipisah dari institusi TNI. Lalu apa yang menyebabkna semua itu? Bagaimana mencegah aksi yang sama terus terjadi? Jika melihat sejarah, di era rezim Orde Baru aparat TNI sangat dominan, hampir seluruh kegiatan kehidupan bernegara dipegang oleh aparat TNI (dulu bernama ABRI). Kuatnya cengraman kukuasaan tersebut, tak hanya menyangkut power, tapi lebih dari itu menyangkut ekonomi dan keamanan. Aparat polisi yang tergabung di dalam tubuh TNI (dulu bermama ABRI), belum begitu banyak berperan, sehingga terkesan hanya anak bawang. Namun sejak reformasi bergulir, dimana peran TNI difokuskan untuk pertahanan negara, khususnya dari musuh luar, maka lambat laut peran aparat TNI dikurangi sesuai dengan tuntutan zaman. Tapi di lain pihak, justru kekuasaan aparat Polri justru makin besar, apalagi institusi itu pun dilepaskan dari naungan TNI. Secara manusiawi, tentu kita tak bisa menyampingkan situasi perubahan tersebut. Sehingga jika tidak benar-benar dikelola dengan baik oleh institusi masing-masing, pemerintah, dan masyarakat, maka sudah pasti terjadi gesekan-gesekan. Percikan gesekan itu makin cepat, bila dihadapkan dengan sikap kurang simpatik sejumlah oknum polisi di lapangan. Sehingga, mungkin awalnya hanya memicu emosi pribadi, akhirnya menjadi emosi solidaritas sesama anggota institusi secara tidak resmi. Berpijak dari fakta-fakta tersebut di atas, maka masing-masing pihak (TNI-Polri) harus introspeksi diri secara menyeluruh. Aparat TNI introspeksi bahwa zaman sudah berubah, tugas utama kita alah membela negara. Sehingga urusan-urusan pribadi harus sering mengalah, apalagi sampai menuruti emosi sesaat. Sikap ini harus dimulai dari atasan (komandan), baik dalam sikap maupun tindakan, sehingga cepat memberikan pemahaman kepada prajurit bahwa sebagai aparat kita harus memberikan contoh yang baik kepada masyarakat. Pada akhirnya bagaimana menumbuhkan rasa empati dan memiliki rakyat terhadap TNI. Sementara jajaran Polri juga introspeksi secara mendalam, terutama dalam sikap dan tindakan. Sebagai pelayan masyarakat, aparat Polri merupakan pilar terdepan penegakan hukum. Namun demikian, dalam menegakkan hukum kita tidak boleh melakukannya dengan melanggar hukum. Sikap adil, mengayomi, berempati, dan tak terkesan “mentang-memtang”, akan menumbuhkan kesadaran di masyarakat akan pentingnya kehadiran Polri. Semua orang tentu sayang dan cinta kepad TNI dan Polri, karena lembaga itu adalah bagian terpenting dalam bernegara. Kritik yang diberikan membuktikan bahwa masyarakat berharap banyak, agar kedua lembaga tersebut damai dan memberikan rasa aman bagi masyarakat. ***

POJOK Mahfud MD dan Yusril Ihza beda pendapat soal eksekusi Susno Dua ahli hukum berdebat... lahir lima pendapat! SBY: Insiden pembakaran Polres OKU harus diusut tuntas Penyebab pun harus tuntas... Partai berusaha penuhi kuota perempuan calon legislatif Bukan jatah reman tentunya...

Jangan Sakiti Perempuan MESKI di Indonesia sudah ada kementerian yang mengurusi perempuan, bahkan juga ada yang namanya Komnas Perempuan, namun kekerasan terhadap perempuan tetap tinggi. Dalam dua bulan ini saja, sudah terjadi 237 kasus kekerasan terhadap perempuan. Sementara RUU Penghapusan Kekerasan terhadap Perempuan hingga saat ini belum juga disahkan. CITRA TIARA LESTARI Saya yakin jumlah korbannya lbh dari 237 orang. Saya salah satu korban yg tidak melapor. Kalau itu kan hanya yg terlapor, yg tidak trlapor blm masuk hitungan. PUPUT LOVE GREEN Namanya jg pemerintah kita,kerjanya kayak bekicot,lambat. Gimana mau ngurus RUU,

ngurus diri sendiri aja susah. FLOWER EHA Sbgai perempuan saya menginkan skli ada pembelaan dri pemberdayaan perempuan agar kekerasaan yg sring trjdi tdk terulang. trz bwt laki2 jgn anggap remeh kami ini,sdah byk jga perempuan menganiaya laki2 krna sdah tdk than trz disakiti. IMRON ABHA Menurut saya jika ada Komnas Perempuan ya hrs ada jg Komnas Lelaki baru seimbang, tapi jk terjadi demikian maka sama saja dgn memproklmirkelemahan moralitas bangsa. IBNU AHMAD Perempuan dari dulu ada di “titik nol”

asal manusia ingat bahwa dia pernah dilahirkan, tak mungkin ia akan tega menganiaya makhluk yg namanya “PEREMPUAN”. ASEP GUNAWAN Perempuan adalah sosok kreatif dalam sebuah kelompok, perhiasan dalam hidup, guru dalam sebuah permasalahan. TINNIE JASMINUM SAMBAC Semoga segera disahkan dan terealisasi undangundang yg melindungi perempuan. Selain UU, yg plg penting itu ya lembaga perlindungan perempuan di setiap daerah harus ada. Selama ini banyak korban kkerasan dan pelecehan susah mengadukan nasibnya. Semoga kasus kekerasan trhdp prempuan akan semakin menurun ke depannya.

Hidup perempuan !!! ZUPRIANTO ALIF JASWANDI Laki-laki itu pemimpin bagi perempuan. Perempuan memang makhluk lemah dibandingkan laki2. Kekerasan thd perempuan banyak, kekerasan terhadap laki2 jg banyak. Undangundang harus adil proporsional thd status keduanya. Kalau tidak adil nanti dunia jadi terbalik lalu justru perempuan menjajah pria. INDRA KESUMA Kementerian perempuan lawannya kementerian laki laki yg tugasnya memberi pelajaran sejak dini pada laki2 utk menghargai perempuan.

SETIAWATI ARYADI PUTRI Tingkat pendidikan perempuan hrs lebih tinggi. ERIL PUTRA BANGSAWAN Pokoknya kalu ada yang liat kekerasan terhadap perempuan mbok ya dibantu or lgsung lapor ke polisi, jd bs membuat pelaku KAPOK. ERPANTO SUAMI RIRIN Yaaaaa kenapa RUU masalah perempuan g kunjung disahkan? Ahhhh payah bangsa ni. Coba RUU msalah pertambangan pst cepat di sahkan, krn bnyak uangya.

SABTU 9 MARET 2013 26 RABIUL AKHIR 1434 H SUBUH : 04 .53 WIB ZUHUR ASHAR MAGHRIB ISYA`

: .... 12.16WIB : ....15.26 WIB : .... 18.21WIB : .... 19.30WIB

MINGGU 10 MARET 2013 26 RABIUL AKHIR 1434 H SUBUH : 04 .53 WIB

DIREKTUR UTAMA: Herman Darmo, DIREKTUR: Ir HM Soleh Thamrin, Bambang Hartono. PEMIMPIN UMUM: Ir HM Soleh Thamrin. . PEMIMPIN REDAKSI/PENANGGUNGJAWAB: Hadi Prayogo, REDAKTUR PELAKSANA: L Weny Ramdiastuti. MANAJER PRODUKSI: Theresia Juita. REDAKTUR EKSEKUTIF: Sutrisman Dinah. KOORDINATOR LIPUTAN: Wiedarto. SEKRETARIS REDAKSI: H. Salman Rasyidin. STAF REDAKSI: Aminudin, Subardi, Azwir, Hanafijal, Rustam Imron, Ray Happyeni, Sudarwan, Zainal Piliang, Harina Asiana, Syahrul Hidayat, Leni Juita, Muhammad Husin, Abdul Hafiz, Tarso, Lisma Noviani, Sugeng Haryadi, Ardani Zuhri, Zaini,Vanda Rosetiati, Saftarina, Aang Hamdani, Hendra Kusuma, Ahmad Farozi, Saifudin Zuhri. (Ilustrator: Antoni Agustino) PERWAKILAN JAKARTA: Febby Mahendra Putra (Kepala Biro), Domuara Ambarita (Wakabiro), Budi Prasetyo, Antonius Bramantoro, Jonson Simanjuntak, Murjani, Choirul Arifin, Hendra Gunawan, Ismanto, Rachmat Hidayat, Sugiyarto, Yuli Sulistiyawan, Zulfikar W Eda

HARIAN UMUM

SRIWIJAYA POST

Penerbit: PT Sriwijaya Perdana SIUPP: No 233/SK/Menpen/ SIUPP/A.7/1987 tanggal 22 Juni 1987 Jo.196/Ditjen

PEMIMPIN PERUSAHAAN: Bambang Hartono MANAJER IKLAN: MF Ririn Kusumawardani MANAJER SIRKULASI : Zulkarnain Tarmizi ALAMAT REDAKSI/IKLAN/SIRKULASI: Jl Jenderal Basuki Rahmat No 1608 B-D, Telp (0711) 310088 (6 saluran), Fax (0711) 312888. PERWAKILAN JAKARTA: Jalan Palmerah Selatan 12 Jakarta 10270, Telp. (021) 5483863, 5495359, 5494999, 5301991, Fax (021) 5495360 IKLAN: Gedung Persda Lt 1 Jl Palmerah Selatan No. 1-4 Jakarta 10270 Telp (021) 548 3008, 548 0888, 549 0666 Ext 7635 s/d 7638 Fax (021) 5369 6583 E-mail: sriwijayapost@yahoo.com HARGA LANGGANAN: Rp 50.000 sebulan (pembayaran di muka), luar kota plus ongkos kirim. Terbit tujuh kali seminggu. Pembayaran iklan langsung ke Bank: Bank Central Asia Palembang Rek No. 021-309665-3, Bank Permata, Palembang, Rek. No. 0400027048, BNI 46, Rek. No. 0051447426, atau langsung ke Kantor Pusat Jl Jenderal Basuki Rahmat No 1608 B-D Palembang, Telp Iklan (0711)-311888, Fax Iklan (0711) 310391.

WARTAWAN SRIWIJAYA POST SELALU DIBEKALITANDA PENGENAL DANTIDAK DIBENARKAN MENERIMA/MEMINTA APA PUN DARI NARA SUMBER



4

SRIWIJAYA POST Sabtu, 9 Maret 2013

Hunian Minimalis Lokasi Strategis ● Perumahan Lebong Gajah Residence

SRIPO/WELLY HADINATA

Bangunan yang tampak minimalis dari Perumahan Lebong Gajah Residence

PALEMBANG, SRIPO — Jika anda sedang mencari rumah untuk hunian keluarga atau pun untuk investasi di Palembang, tak salah jika pilihannya ke Perumahan Lebong Gajah Residence. Lokasinya sangat strategis yakni berada di kawasan Jalan Karya III Lebong Gajah Kecamatan Sako Palembang. Dari tampilan bangunan setiap unit rumah yang ditawarkan, bangunan rumah berkonsep bangunan minimalis memang cocok dijadikan sebagai hunian bagi rumah keluarga. Sedangkan lokasinya bisa dibilang strategis, karena letak perumahan yang dibangun di atas lahan seluas dua hektar ini

berada di tengah pemukiman masyarakat. Posisi komplek Perumahan Lebong Gajah Residence, berjarak sekitar satu kilometer dari Terminal Pasar Perumnas Sako. Akses jalan menuju ke lokasi perumahan mudah dijangkau. jalan depan komplek merupakan jalan poros kota Palembang. “Lokasi perumahan dekat dengan pasar, sekolah, tempat ibadah dan tempat lainnya. Pastinya kondisi lokasi Perumahan Lebong Gajah Residence bebas dari banjir,” Royhana, Sekretaris PT Cipta Griya Persada (Cipta Group) kepada Sripo Jumat (8/3) Tersedia beberapa tipe

bangunan rumah yang disediakan pihak pengembang sekaligus pemasaran PT Cipta Griya Persada (Cipta Group). Diantaranya tipe 36, 45, 54, 56, 58 60, 68, dan tipe 72. Setiap bangunan rumah memiliki luas tanah yang berbeda-beda dan tergantung tipe rumah. Dijelaskan Royhana, meterial bahan-bahan bangunan merupakan material yang berkualitas dan berkelas. Mulai dari spesifikasi pondasi, dinding, atap kontruksi rangka baja, kusen pintu dan jendela, lantai rumah dan spesifikasi bangunan rumah lainnya. Begitu pun juga dengan fasilitas yang tersedia. Setiap rumah yang merupakan perumahan kategori RS (Rumah Sederhana) ini, sudah dilengakpi atau tersedia listrik PLN, air PAM dan fasilitas lainnya. “Setiap rumah yang ditawarkan kepada konsumen, beda dengan perumahanperumahan lainnya. Selain lokasi yang sangat stategis, Perumahan Lebong Gajah Residence adalah rumah yang berkualitas,” ujarnya.(mg19)

Sediakan 130-an Unit Rumah PERUMAHAN Lebong Gajah Residence yang dibangun diatas luas seluas sekitar dua hektar, didirikan bangunan rumah sekitar 130-an unit dari semua tipe rumah yang ada. Bahkan setiap unit rumah, memiliki luas tanah yang ideal dengan luas bangunannya. Mengenai harga tiap untuk rumah, harganya bervariasi tergantung tipe rumah yang ditawarkan. “Harga jualnya berkisar dari Rp 18 juta sam-

pai Rp 306 juta, mulai tipe rumah 36 sampai tipe 72. Tapi setiap unit rumah bisa dimiliki dengan cara kredit, karena kita sediakan KPR dari pihak bank yang didukung BTN,” Royhana, Sekretaris PT Cipta Griya Persada (Cipta Group), kepada Sripo Jumat (8/3). Didirikannnya sekitar 130 unit rumah dan kini masih dalam proses pembangunan, Royhana mengatakan, Perumahan Lebong Gajah merupakan proyek perumahan yang

untuk kesekian kalinya dari pihak pengemabng properti Cipta Group. Sebelumnya sudah ada lainnya seperti Perumahan Griya Mitra di Bukit Lama, Perumahan Villa Cipta di Way Hitam dan beberapa komplek perumahan lainnya. “Marketing dan pema-

saran kita buka setiap hari di lokasi perumahan dan di kantor. Setiap hari kita buka dan melayani konsumen. Dari perumahan yang sudah dibangun, semua konsmen merasa puas dan tidak kecewa,” ujar Royhana.(mg19)

Pengembang dan Pemasaran PT Cipta Griya Persada (Cipta Group) Jalan Taman Siswa Nomor 173 Q Palembang (Depan Kampus Univestas Tamsis) Telpon: 0711-321464/369422


5

SRIWIJAYA POST Sabtu, 9 Maret 2013

Menjelang Akhir Penundaan Cicilan

Debitur Dihantui Blacklist PERMINTAAN pengelola truk batubara untuk keringanan angsuran selama enam bulan karena truk belum bisa beroperasi karena jalan khusus terendam banjir, sepertinya tidak begitu saja dipenuhi. Perusahaan pembiayaan (leasing/kreditur) justru memberi tenggang waktu selama tiga bulan. Jika itu benar, Maret ini akhir dari kebijakan itu. Kini debitu dihantui ancaman blacklist dan 2.650 unit truk pun terancam ditarik. Sepertinya, leasing tidak mau tahu dan menuntut April ini debitu sudah harus mencicil. Lantas, bagaimana surat gubernur sebagai penjamin? Peliput: Dewi Handayani dan Tarso OLEH sebagian debitur, ancaman blacklist itu bukan isapan jempol belaka, tetapi sudah terjadi. Seperti dialami PT Bintang Inti Niaga, salah satu transportir batubara yang kena imbas dari tidak beroperasinya 50 unit angkutan batubara kena blacklist bank pemberi kredit. Surat jaminan dari Gubernur Sumsel dikesampingkan kreditur. “Padahal kami sudah sampaikan ke pihak Leasing dan bank penjamin mengenai surat edaran pak gubernur. Pihak leasing dan bank tidak mengindahkannya dan perusahaan kami kena blacklist,” ujar Direktur Bintang Sari Niaga (BSN) Rudi Indrawan. Dikatakan, ke 50 truknya semua masih berstatus kredit. Setiap bulan perusahaan membayar kredit Rp 9 juta/ unit atau Rp 450.000.000/ bulan. “Padahal kami kredit truk ini untuk investasi dan membuka lapangan kerja,” jelasnya, seraya menyebutkan mereka beranggapan banjir saat ini merupakan bencana alam sehingga

harusnya ada keringanan dalam pembayaran kredit. Ketua Perhimpunan Perusahaan Leasing Palembang, Yulian Chandra Dinata mengungkapkan, masingmasing finance memiliki kekuatan modal yang bedabeda. Dan ini tidak bisa dipukul rata. Jika mereka (pengelola truk), meminta keringanan penundaan pembayaran angsuran total, dipastikan tidak bisa. Opsi lainnya, mereka tetap wajib membayar, namun hanya bayar bunga perbulannya saja. Pihaknya akan melakukan penghitungan mundur atas lamanya kredit sopir maupun perusahaan pengelolaan truk. Leasing Ditagih Bank Dia memisalkan, jika pengusaha mengambil tenor dua tahun, artinya waktu dua tahun dimundurkan jadi 27 bulan. Selama rentang pemunduran tiga bulan, konsumen masih tetap dibebankan membayar bunga. Itupun rata-rata diberikan tenggang waktu hi-

ngga tiga bulan. “Kalau seandainya mereka minta waktu enam bulan, kayaknya berat. Tapi kalau perusahaan finance punya kekuatan modal yang cukup, saya rasa tidak masalah. Nah, ini permasalahannya banyak pengelola finance yang mengandalkan dana itu dari pinjaman bank juga. Ini sulitnya,” ucap pria yan juga menjabat sebagai Kepala Cabang Astra Toyota Finance Palembang. Otomatis, uang pinjaman yang dikelola finance itu juga wajib dibayar. Dalam hal ini, banyak bank yang tidak mau tahu. Dalam aturan Bank Indonesia (BI), jelas diatur bahwa bank bisa saja memberikan dispensasi keringanan jika kondisi nasabah itu mengalami hambatan besar, misal terjadi musibah banjir, kecelakaan dan kebakaran. “Nah, dari

SRIPO/ZAINI

DEMO – Ratusan sopir dan kernet truk angkutan Batubara meninggalkan kantor Gubernur Sumsel Jalan Kapten A Rivai usai melakukan Aksi Demo, Selasa (15/1) lalu.

pihak kita (leasing, red) tidak mengalami apa-apa, karena memang atas nama leasing yang pinjam,” katanya. Dengan fakta ini, hubungan langsung yang ada hanya leasing sebagai peminjam dana ke bank, dan pihak bank tidak mau tahu kendati uang itu dipinjamkan kembali untuk membeli truk dan dikelolah perusahaan transportir batubara atau ke masyarakat. “Hubungan ini terputus,” papar Yulian, seraya menambahkan, leasing tidak bisa berbuat apa-apa, bank

otomatis mengejar yang pinjam dana. Dikatakan Yulian, permasalahan ini yang kini muncul dan ia pun tak mampu berbuat apa-apa. Justru saat ini kendali berada di sepenuhnya masing-ma-

KOMENTAR

Wewenang Lembaga OJK KEPALA Kantor Perwakilan Bank Indonesia Wilayah VII, Sutikno yang dihubungi terpisah mengakui sangat paham permasalahan ini. Namun pengaturan dan mekanisme pengawasan leasing maupun lembaga keuangan non bank, memang bukan wewenangnya. Itu merupakan hak penuh Departemen Keuangan (Depkeu) dibawah pengawasan lembaga Otoritas Jasa Keuangan. “Ini bukan masuk di ranah kita, karena memang sepenuhnya itu adalah wewenang OJK, merekalah yang seharusnya bertindak,” kata Sutikno. Di satu sisi para perusahaan finance terhimpit pinjaman bank dan disisi lainnya, dana yang dipinjamkan ke orang lain (konsumen

pemilik truk, red) bermasalah dan menghasilkan kredit macet. “Kalau dilihat memang, bank bukannya tidak mau tahu, tapi memang secara aturan ada mekanisme pemberian dispensasi atau keringanan pembayaran kredit kepada debitur dengan catatan khusus. Khusus yang persoalan truk batubara memang belum ada aturan pengecualian untuk itu, makanya wajar beberapa bank tetap mewajibkan debiturnya (para perusahaan finance,red) melunasi pembayaran juga,’katanya. Sebagai solusinya, sebaiknya bisa langsung bicara dengan pengawasnya langsung agar ada titik temu terbaik dan tidak merugikan salah satu pihak. (Why)

sing kantor pusat. Dan kebijakan yang diambil masing-masing perusahaan leasing berbeda-beda. “Yah, siapa pun tidak bisa musibah banjir, yang jelas kita berupaya mencari titik temu terbaik agar kedua belah pihak tidak dirugi-

kan,” katanya. Sebelumnya, diketahui beberapa waktu lalu, pemerintah telah mengeluarkan Pergub tentang pelarangan truk Batubara melintasi jalan umum. Akibatnya, banyak pengelola truk yang tak mampu beroperasional, karena jalan lintasan khusus truk Batubara yang dikelola PT Servo kondisinya rusak parah dan belum mampu dilewati. Kondisi ini mengakibatkan banyak pengusaha angkutan dan supir tak bisa beroperasi dan terancam bangkrut karena tidak ada pemasukan dana.

Baim Wong, memang itu kewajiban nasabah untuk membayar ansuranya, dan leasing pun sudah memberi keringan sampai 3 bulan. setiap usaha itu pasti ado ruginyo lh men nk untung trus bkan usaha namonyo men dk ado resikonyo

DEBITUR truk batubara mengaku resah, lantaran leasing tidak mau tahu dan ngoto minta pemilik truk harus bayar angsuran kredit. Padahal kita tahu, mereka tidak operasi karena jalan khusus batubara belum dapat dilintasi karena terendam banjir. Gubernur Sumsel Alex Noerdin minta keringanan ke leasing tiga sampai enam bulan, sedangkan leasing hanya memberi waktu tiga bulan. Kini batas waktu itu akan habis, dan leasing menagih. Jika tidak pemilik truk diblacklist dan truk akan disita. Apa komentar facebooker..?

Semoga ada jalan keluar... Romeo Tanpa’juliet, lebih baik truk di kmblikan ke leasing..... stlah siap oprasi lg... ambil lg deh.. Johni Joe Amran Mang, aku nak betanyo dikit : la brp mggu ni truk batabara dak bejalan, tapi ngapo antrian minyak di 3 SPBU Lahat ni maseh panjang, dan diantrian tu banyakla mobil truk batubaranyo. Kapan mereka ngantri panjangnyo nauzubilah, bikin macet bae..masih nak ngomong dak betarik ? Khabib Brutal Blackmetallian, Berhenti aja truk angkutan batubara. Gak usah jalan lag

Mohamed Achirian, makanya jangan main main sama yang namanya RIBA Nyimas Lia, semoga ada jalan keluar yang terbaik dari bapak Gubernur (amin) Tiger Putra Karlin, Wong lesing jang memikirkan khndak aj.. Pikirkan ank istri orng pmlik truk btu bra tu.. Cak mno dio nak mbyar mkan be

Helmi Damsyik, Dilema bagi para pengusaha DEALER mobil truk berbagai ATPM di Sumsel. Di satu sisi mereka ditarget untuk meningkatkan penjualan di SUMSEL, dimana pasar terbesarnya bergerak di bidang angkutan BATUBARA. Sedangkan pihak Leasing untuk saat ini sangat sulit memberikan jalur bagi konsumen di bidang tersebut... Tidak jelas sampai kapan hal ini bisa menemui titik terang, apabila BELUM ADAnya KETEGASAN dari PEMERINTAH..

susah coz dak ktik pemasukan lagi amo truk dio dak beroprasi lgi.. Kasih lah waktu 3 bln lagi atau pling tdak cak 2 blan.. Karno wong lesing tu kn ado jgo ank bini.. Cak mno lw dio di posisi itu kiro2 apo sngup byar Di Di, itu namanya resiko. yang harus berani nanggung resiko dong. emang pemilik truk mikirnya akan lancar terus ya ??? giliran jalan rusak lu tutup mata jadi ya EGP lah....

Andar Harey’s, Alhamdulillah Disita aja tu truck, biar gak ancuurrr jalanan., kita tahula selama ini biang kerok kecelakaan, jalan macet dan hancurnya jalan karna apa.,, Klu truck2nya disita, bisa dipastikan tingkat kemacetan indralaya-palembang bisa berkurang., dan jalan gak nyampe berlobang dan hancur. Javier Constantine, terserahlah mau apa... yg penting truk batubara gak melintas lagi di jalan umum... Muaaak liatnya...perusak jalan,penyebab macet,n sering menimbulkan kecelakaan...


6

Smart Student

SRIWIJAYA POST Sabtu, 9 Maret 2013

PEMBACA budiman, jika Anda mempunyai permasalahan, keluhan dan pertanyaan berkenaan dengan pendidikan dan kebijakan instansi terkait, silakan sampaikan via SMS ke 081273069344 email sriwijayapost@yahoo.com atau facebook Sriwijaya Post. Kami akan upayakan mencari jawaban dan solusinya.

Persiapan UN 99 Persen lTunggu Jalur Distribusi Soal

DOK.SRIPO

Ade Karyana

PALEMBANG, SRIPO – Pelaksanaan Ujian Nasional (UN) yang akan dilaksanakan April mendatang dan persiapannya sudah mencapai 99 persen. Saat ini, Dinas Pendidikan Nasional (Diknas) menunggu sosialisasi Standar Operasional Prosedur (SOP) dari Kementerian Pendidikan dan Kabudayaan (Kemendikbud). “Kita tunggu, mungkin beberapa hari kedepan ada sosialisasi SOP pelaksanaan UN,” kata Kadis Pendidikan Sumsel Drs H Ade Karyana MEd, Kamis (7/3) lalu. Pendataan siswa peserta UN sudah dilakukan bahkan sudah dikirim ke Kemendikbud, dan butuh waktu untuk verifikasi data siswa sering ada kendala. Hal itu, terjadi pada pelaksanaan UN tahun-tahun sebelumnya. Keterlambatan terjadi disebabkan karena verifikasi data siswa ada kesalahan nama, atau nomor peserta

UN di siswa. Agar tak terulang kejadian itu, ada pemeriksaan ulang. Ade mengungkapkan bila masalah persiapan pihaknya sudah, termasuk pengawas UN. Dan kini dibutuhkan sosialisasi tehnis pelaksanaan UN oleh tim Kemendikbud termasuk mengatur pelanggaran di lapangan. “Di Sumsel hanya sebatas pelanggaran administrasi selain itu tidak,” tambahnya. Lebih jauh dijelaska, sejauh ini Dinas Pendidikan di Sumsel dan sejumlah daerah masih menunggu kepastian distribusi soal UN, apakah melalui Dinas di Provinsi atau langsung ke Kabupaten dan kota dan diteruskan ke sekolah. “Itulah yang sedang dibahas mungkin. Kalau sebelumnya distribusi soal langsung ke Kabupaten dan Kota dan pihak di provinsi hanya sebagai koordinator. Sedangkan tahun ini kemungkinan ada alternatif lain. Jadi belum final,” tukasnya. (Mg5)

Pemerintah Bentuk Tim Bersama n Bahas Keterlambatan Tunjangan Guru

PALEMBANG, SRIPO – -Pemerintah membentuk tim bersama menindaklanjuti keterlambatan penyaluran tunjangan guru periode 2012. Pembentukan tim ini untuk mencari solusi agar dana-dana seperti ini nantinya tidak terhambat lagi penyalurannya dan jelas akuntabilitasnya. “Telah dibahas bersama KPK, Kementerian Dalam Negeri, dan Kementerian Agama. Masing-masing kementerian akan mengusulkan dua orang untuk dibentuk tim bersama,” kata Inspektur Jenderal Kemdikbud Haryono Umar di sela-sela pelantikan pejabat di Kemdikbud, Jakarta, Jumat (8/3). Haryono mengungkapkan, pada 1 Juli 2012 telah ditransfer sebanyak Rp 40 triliun dana tunjangan guru dari Kementerian Keuangan ke Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD). Dari jumlah tersebut, yang tera d n Age salurkan baru Rp 30 . 013 2013 18 April 2 triliun. “Artinya, manaan UN 15 April- ril. l Pelaksa a g g n Ta sih ada Rp 10 triliun MK/MA : al 22 April-25 Ap /S A M n S jia l U gg 5 April. 2 sulan tan yang belum disaluru ls ri p n A jia U nggal 22 ei. kan dan itu adanya di M /MTs: Ta n la u lSMP nggal 29 April-2 s u s ta ei. Ujian pemerintah daerah,” M 8 isusulan e al 6 M I: Tangg katanya. s T lSD/M Mei-15 Mei. /M P SM 3 Atas temuan terMK/MA; tanggal 1 /S A a M k ti S a n s, Matem Pelajara ri g ta sebut pihaknya keg a In M a s l ia, Baha m (IPA). Indones mudian melaporBahasa engetahuan Ala P kan ke KPK. Dia dan Ilmu n SD/MI: . Pelajara ta ingin mengetahui a dan IPA a lM atematik Bahasa

Indones

ia, M

IST

lebih lanjut keberadaan uang tersebut dan konsekuensinya termasuk bunga dan lainnya. “Kami tidak punya kewenangan. Karena kewenangan tersebut ada di inspektorat daerah,” katanya. Haryono mengungkapkan, dari sebanyak Rp 10 triliun dana tunjangan guru yang belum disalurkan tersebut, terbanyak mengendap dan jumlahnya besar ada di provinsiprovinsi di Pulau Jawa.

Bahkan, kata dia, ada kabupaten kota yang belum menyalurkannya. Oleh karena itu, masalah ini dibawa ke KPK karena Kementerian tidak punya kewenangan. “Upaya pencegahan penting dilakukan, tapi kalau dibiarkan bisa jadi masalah,” katanya. Ditegaskan, Itjen Kemdikbud telah melakukan audit investigasi terhadap tunjangan guru dan dana alokasi khusus (DAK) di

10 provinsi. Dari audit tersebut, kata dia, ditemukan anggaran yang dipotong, diendapkan, dan DAK yang bermasalah. “Memang kita mendapatkan kondisi yang seperti itu,” katanya. Itjen Kemdikbud, lanjut Haryono, juga melakukan monitoring dan evaluasi di seluruh provinsi dengan mengambil satu kabupaten kota sebagai sampel khusus untuk tahun 2012. Dari hasil evaluasi tersebut

diperoleh dana yang sudah ditransfer oleh Kementerian Keuangan baru 30 persen yang disalurkan kepada guru. “Karena melihat kondisi seperti ini, kita tidak ingin dana pendidikan ini menjadi mubazir. Kualitas jadi tidak meningkat. Akhirnya kita minta kepada KPK untuk membahas ini secara bersama-sama,” katanya. (sin/rel)


SRIWIJAYA POST Sabtu, 9 Maret 2013

30 Tentara Terlibat dari halaman 1 ternyata sekitar tiga puluhan yang terlibat langsung dan dilakukan penyidikan di Palembang untuk lebih dalam. Sedangkan sisanya hanya ikut-ikutan dan solidaritas,” ujar Jauhari. Menurut perwira menengah dengan tiga melati di pundaknya, 30 anggota tersebut terdiri atas tamtama, bintara hingga perwira. “Mereka diperiksa lebih lanjut, dan nanti dilihat perkembangannya sejauh mana keterlibatan mereka terhadap penyerangan tersebut. Jika terbukti, maka akan diproses secara hukum,” ujarnya. Jauhari menegaskan, pihaknya tidak akan melindungi anggota tentara yang telah dianggap melakukan perbuatan melawan hukum. “Jika memang salah akan kami tindak, dengan sanksi hingga pemecatan,” kata dia. Diakui Jauhari, tim investigasi gabungan Mabes TNI dan Polri sudah bertemu, dan akan melakukan penyelidikan, penyidikan secara bersama untuk mencari permasalahan sesungguhnya yang timbul di lapangan. “Hasilnya nanti akan sesegera mungkin diketahui dan diberitahukan. Dan kami berharap bisa mengungkap permasalahan sesungguhnya di lapangan,” kata Jauhari, yang mengaku masih berada di markas Batalyon Armed 15/76 Tarik Martapura, OKU.

Mereka Bukan Musuh Kita dari halaman 1 TNI. Dia tidak menampik pada saat penyerbuan berlangsung terdapat sejumlah personel Polri sedang memegang senjata. “Bisa saja kami melawan dan membela diri, tetapi untuk apa melawan? Mereka bukan musuh kita,” kata Azis Saputra, Jumat, 8 Maret 2013. Menurut Azis, peristiwa penyerbuan itu di luar dugaan mereka dan terjadi secara cepat. “Kami sudah siapkan ruangan untuk dialog sesuai permintaan pihak Yon Armed, tetapi secara tiba-tiba muncul aksi itu,” ujar Azis. Polisi bahkan tak sempat memberi kabar pada personel mereka yang tengah berada di luar markas. Selang beberapa menit dari kejadian pertama, puluhan aparat berbaju loreng itu langsung menuju ke markas kepolisian sektor Martapura sehingga Kapolsek Komisaris M. Ridwan menjadi sasaran amukan massa. Sebelum beralih ke Mapolsek Martapura, penyerbu sempat membakar beberapa ruangan dan harta benda yang ada di sekitarnya. Menurut Azis, ba-

Seperti diberitakan kemarin, sekitar 90 oknum anggota Armed 45/76 menggunakan puluhan sepeda motor dan truk, menyerang Mapolres OKU. Peristiwa penyerangan Mapolres OKU dilakukan bertepatan dengan 40 hari meninggalnya Prajurit Satu (Pratu) Heru Oktavianus. Anggota Batalyon Artileri Medan 15/76 Tarik Martapura tewas ditembak oknum anggota Polres OKU Brigadir Bintara Wijaya dalam kasus diduga pelanggaran lalu-lintas, pada 27 Januari 2013 lalu. Semula, kedatangan mereka untuk meminta penjelasan terkait perkembangan penyidikan terhadap Brigadir Bintara, polisi penembakan Pratu Heru. Namun dalam perkembangannya emosi anggota tentara memuncak dan terjadi amuk. Penyerangan secara brutal yang dilakukan anggota tentara ke Mapolres ini mengakibatkan tujuh anggota mengalami luka-luka. Dua orang di antaranya kritis yakni Kapolsek Martapura Kabupaten OKU Timur Kompol Ridwan mengalami luka tusuk di punggung tembus pinggang, dan bacokan di punggung. Mata kirinya luka lebam, juga lengan kiri dan kanan. Korban kedua, Aiptu Marbawi Aidil yang mengalami luka-luka memar dalam akibat dipukuli dan diinjak-injak serta ditimpakan sepeda motor oleh oknum tentara penyerang. Marbawi Aidil ditusuk di badan. Korban masih dirawat hingga kemarin. Pantauan pintu kamar No 1 dan 2,

Paviliun Soeparto, Rumah Sakit Bhayangkara, Palembang masih tertutup rapat, Jumat (8/3). Hanya sesekali dibuka, itu pun untuk mempersilakan keluarga dan tamu yang hendak membesuk Kompol Ridwan, dan anggota Polres Ogan Komering Ulu (OKU), Aiptu Barmawi Aidi. Istri kedua korban ini hingga sore kemarin belum mau diwawancarai. Hanya Candra, menantu Aiptu Barmawi Aidi yang bersedia diajak ngobrol. Warga Batumarta ini mengaku panik ketika mendengar isu mertuanya menjadi korban. Bahkan ada pesan Blackberry yang mengirim gambar-gambar orang kena tusuk dan Polres OKU dilalap api. “Disesalkan itu, beritanya simpang siur. Banyak yang menelepon menanyakan bapak meninggal. Sebab beredar foto dan gambar Polres yang habis dilalap api,” ujar Candra saat berbincang di depan kamar perawatan mertuanya. Candra mendapat kabar musibah itu dari istrinya, Helen, anak kedua Aiptu Barmawi Aidi. Mendengar kabar itu, ia bergegas ke Rumah Sakit Khusus Tentara (RKT) di Baturaja. Tidak lama kemudian, mertuanya dikirim ke Palembang. Kondisi Aiptu Barmawi Aidi sekarang sudah membaik. Luka akibat senjata tajam yang diderita mertuanya hanya melukai otot paha kirinya. “Memang masih diinfus, tetapi sudah bisa diajak ngobrol dan sudah bisa makan nasi,” tambahnya.

Meski menjadi korban penganiayaan, Candra tak berpikir untuk balas dendam kepada pelakunya. Ia percaya, instansi yang membidangi masalah ini bisa menyelesaikannya secara baik. Harapan utamanya sekarang bagaimana orangtuanya bisa cepat sembuh sehingga dapat beraktivitas normal. Ia juga berharap kejadian ini tak lagi terulang. Mantan Kadivhumas Mabes Polri/Mantan Kapolda Jawa Tengah yang pernah menjabat Kabagreskrim Ekonomi Polda Sumsel Irjen Pol (Purn) Edward Aritonang dan mantan Kapolda Sumsel Irjen Pol (Purn) Hasyim Irianto, menjenguk dua korban penyerangan oknum TNI, kemarin. Keduanya sempat berbicang dengan kedua korban yang dirawat di Paviliun Soeparto kamar No 1 dan 2. “Dua korban telah melampaui masa kritis, berharap semuanya menjadi lebih baik. Saya percaya pemerintah dapat menyelesaikan masalah dengan baik,” ujar Edward. Edward dan Hasyim datang ke Palembang mewakili perwira Polri yang lulus tahun 77. Apalagi, banyak teman seangkatannya pernah bertugas di Sumsel. “Walau tidak semua alumni pernah bertugas di Sumsel, namun kami semua merasa ini adalah keluarga besar yang terkena musibah. Kami datang untuk membesarkan hatinya, ikut berdoa semoga lekas sembuh, dan keluarga diberikan kekuatan dan ketabahan,” ucapnya. (eni/mg2/wan/TS)

gian pertama yang dibakar adalah ruang kerja personel dari satuan lalu lintas. “Api merambat kemanamana setelah insiden itu,” ujarnya Jangan Ragu Inspektur Pengawasan (Irwasum) Polri Komjen Pol Pajar Fihantoro memerintahkan agar polisi melakukan tugas pelayanan kepada masyarakat dan tidak perlu ragu-ragu. Hal itu disampaikan Irwasum saat memberikan wejangan kepada anggota Polres OKU untuk memberikan dukungan moril kepada anggota Polres OKU yang dipusatkan di Pendopo Kabupaten Jumat (8/3). “Mulai besok polisi sudah melakukan tugas pelayanan seperti biasa jangan ragu-ragu lagi,” perintah Irwasum yang langsung disambut siap oleh ratusan anggota Polres OKU. Irwasum juga mengingatkan anggota yang melakukan tugas pelayanan khususnya petugas pengatur lalu lintas bila ada halhal yang mencurigakan segera lapor keatasan dan jangan bertindak sendiri-sendiri. Tugas patroli harus dilakukan karena tugas polisi adalah pelayanan masyarakat. Sedangkan Mapolres OKU untuk sementara pindah menempati Gedung Juang disamping Mako-

dim di K M 6 Jalan Lingkar Kota Baturaja. Irwasum juga memerintahkan Kapolres agar segera menyiapkan segala sesuatu untuk menempati gedung juang yang sudah dipinjam pakaian oleh Pemerintah Kabupaten OKU. Irwasum telah mendatangi Markas Batalyon Armed 15/76 Tarik Martapura. Dihadapan anggota Yon Armed, dia menjelaskan tahapan proses hukum Brigadir Bintara Wijaya oknum anggota Polres OKU yang menembak Pratu Heru Oktavianus. Setelah mendapat informasi yang akurat bahwa Bintara Wijaya sudah ditahan dan perkaranya siap dilimpahkan kejaksaaan barulah anggota Yon Armed paham. Sejak terjadi penyerbuan Markas Kepolisian Resort Ogan Komering Ulu (OKU) oleh puluhan prajurit Batalyon Armed Tarik 76 / MM 15 Syailendra Martapura, seluruh anggota polisi lalu lintas Polres OKU tidak tampak di jalanan. Diduga mereka masih khawatir menjadi sasaran penyerbuan. Tugas mereka diambil alih petugas Dinas Perhubungan Kabupaten OKU. Situasi itu membuat kondisi lalu lintas di kota Baturaja menjadi semrawut. Terlebih sebagian besar lampu lalu lintas (trafic

light) mati karena rusak. Gubernur Sumsel H Alex Noerdin meneteskan air mata menyaksikan kehancuran Mapolres dan semua fasilitas pelayanan masyarakat pasca pembakaran yang dilakukan sekelompok oknum anggota TNI dari satuan Yon Armed 15/ 76 Tarik Martapura. Terlihat orang nomor I di Sumsel ini menyeka air matanya dengan menggunakan saputangan warna biru dongker dari saku celana kanannya “Saya sampaikan belasungkawa kepada yang menjadi korban” kata Alex seraya menambahkan kepada yang yang bersalah harus diberi sanksi dan yang benar mendapat penghargaan. Mata Gubernur Sumsel nampak berkaca-kaca saat melihat 75 kendaran roda dua yang sudah menjadi kerangka. Gubernur mengaku prihatin insiden pembakaran gedung mapolres dan semua fasilitas ini menjadi buah bibir ditingkat nasional. Insiden ini memalukan dan Peristiwa ini menurunkan rating Sumsel yang selama ini terkenal aman dan kondusif di mata nasional dan international bahkan sering dipercaya menjadi tuan rumah penyelenggara even berskala international seperti Sea Games. (eni/eds/Kompas)

Saling Melengkapi dari halaman 1 Dengan adanya kesetaraan dan keadilan jender, seorang perempuan akan lebih leluasa ikut serta dalam pembangunan. "Saya dapat melanjutkan pendidikan tanpa orangtua memandang saya laki-laki atau perempuan. Perempuan akan diberikan kesempatan untuk menentukan langkah masa depan sendiri (namun tetap atas pertimbangan orangtua). Pe-

Matikan Agresi Sergio Cs dari halaman 1 dah sering diingatkan, karena pemain lawan tentunya dalam kondisi siap tempur usai memenangi dua laga terakhirnya. “Saya percaya kepada pemain kita akan lebih termotivasi lagi, karena statusnya kita sebagai tuan rumah. Dukungan penuh dari suporter jelas akan menambah gairah pemain kita agar bisa meraih kemenangan berikutnya,” tutur pelatih asal Solo, Jawa Tengah itu. Demi meraih target tiga poin itulah, lanjut Kas, dia sudah menyiapkan strategi khusus dan akan tetap menerapkan permainan terbuka dan menyerang. Agresifitas pemain khususnya lini depan tetap diharapkan bekerja maksimal, karena dengan begitu usaha ataupun peluang untuk mencetak gol semakin besar. Tiga ujung tombak, Tantan, Boakay Eddie Foday dan Hilton Moreira dipastikan tetap menjadi an-

Siapkan Pesta Gol dari halaman 1 dalam pekan ke 27 La Liga. Ini jadi kesempatan Lionel Messi cs untuk melemaskan urat syaraf ketegangan jelang laga melawan Milan. Maklum saja, di leg pertama Liga Champions, Barca kalah 0-2 hingga dituntut menang dengan skor minimal 3-0 atas wakil dari Italia tersebut pada leg kedua nanti. Tapi lupakan dulu rossoneri, yang pastinya juga tak mau kemenangan mereka yang sudah di depan mata, jadi hangus di Camp Nou. Gelandang Cesc Fabregas meminta rekan-rekannya menyambut dulu Deportivo dengan penuh gairah. Menurutnya, laga melawan Depor sangat penting karena akan memengaruhi mood mereka melawan Milan. “Kita harus tampil dengan kekuatan 100% dan mendapatkan kemenangan meyakinkan agar kita bisa benar-benar siap menyongsong Milan nanti,” kata pemain yang ke-

7

rempuan akan tetap melakukan peran sebagai seorang perempuan karena keadilan jender. Pun akan memandang adat istiadat yang ada dalam lingkungan tempat tinggal," urai dokter yang berusia 50 tahun ini. Semua ini dimulai dengan selalu menerapkan kesetaraan jender di dalam keluarga yang kemudian akan diterapkan dalam kehidupan bermasyarakat. Kesetaraan jender bagi keluarga dan lingkungan juga sangat bermanfaat, karena perempuan dilibatkan didalamnya. Dukungan dari keluarga atupun masyarakat terhadap kesetaraan dan

keadilan jender akan menambah motivasi perempuan untuk dapat mengembangkan potensi yang ada pada dirinya. Dan di masa mendatang diharapkan dengan adanya kesetaraan dan keadilan jender ini akan menyelaraskan perjalanan dari kehidupan seorang lakilaki dan perempuan. "Karena dengan adanya keadilan jender ini seorang laki-laki dan perempuan akan saling membutuhkan dan saling melengkapi satu sama lain. Tidak adanya pembatasan dalam segi apapun," tandas perempuan yang gemar berolahraga ini. (andy wijaya)

dalan. ”Ketiganya tidak ada masalah dan siap tampil, termasuk kondisi Hilton yang sudah membaik meski pada sesi latihan kemarin otot pahanya sempat tertarik sedikit,” lanjutnya. Sementara itu, Pelatih Persib Bandung, Jajang Nurjaman mengaku, membawa 18 pemain ke Palembang termasuk enam pemain yang dipanggil ke Tim Nasional (timnas) Indonesia, yakni I Made Wirawan, M Ridwan, Tony Sucipto, Supardi, Firman Utina dan Sergio van Dijk. Kemudian, untuk Herman Dzumafo Effandi sengaja tidak diboyong ke Palembang karena masih dililit cedera. Selain Dzumafo, Rizky Bagja, Cecep Supriatna, Mbida Messi dan Sigit Hermawan juga akan ditinggal di Bandung “Memang kita tanpa Dzumafo di depan. Mungkin penyerangan kita agak sedikit kendor, tapi kita masih ada Atep dan Airlangga yang bisa menggantikannya. Waktu Dumafo ditarik keluar, kita pernah coba masukkan Atep atau Airlangga dan keduanya cukup baik,” ucapnya.

Jajang mengakui bahwa, secara fisik maupun mental pasukannya cukup siap meladeni perlawanan tim tuan rumah. Selama ini, anak asuhnya tidak masalah dan siap jelang laga Sabtu. Timnya kini sedang on fire usai mengalahkan bebuyutannya Persija Jakarta dengan skor 3-1, di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Minggu (3/3) lalu. ”Semuanya sudah siap, dan saya harapkan besok (hari ini, red) dapat bermain dengan baik, terutama para pemain belakang agar waspada terahadap penyerang SFC,” cetusnya. Ditanya bagaimana dengan peluang timnya meraih tiga poin pada laga nanti? Jajang menegaskan untuk peluang mencuri poin pasti ada, asalkan anak-anak asuhnya tetap bermain fokus dan tidak terpengaruh dengan tekanan dari tuan rumah. ”Kita lihat saja pada pertandingan nanti, jelas tim yang akan menang adalah tim yang paling siap menghadapi tekanan, baik sebagai tim tamu maupun tuan rumah,” terangnya. (cw2)

mungkinan bakal dibangkucadangkan ini. Sementara bagi Lionel Messi, laga ini merupakan upaya pemulihan citra, dan mental para pemain setelah mengalami pukulan ditekuk Real Madrid dalam sepekan. “Kami baru saja mengalami kekalahan menyakitkan, dan kita harus mengerahkan segala cara untuk mengubah situasi ini,” ujarnya. Deportivo sendiri, malangnya, memang jadi santapan empuk untuk pesta gol Messi dkk. Dari 26 kali berlaga mereka baru mengemas tiga kemenangan, delapan seri, dan 15 kali kalah. Depor pun belum pernah menang dalam sembilan laga terakhir. Walhasil, mereka terpuruk di posisi juru kunci dengan 17 poin berselisih 51 poin dari Barca yang mantap di puncak. Meski fokus bakal terpecah dengan laga Milan nanti, asisten pelatih Jordi Roura kemungkinan tetap akan menurunkan para pemain kuncinya. Termasuk Lionel Messi yang masih ingin mengejar gelar pribadinya. Laga ini mungkin juga untuk mengasah ketajaman Aston Villa. Striker asal Asturia ini butuh jam ter-

bang sehingga bisa menjadi andalan ketika menghadapi Milan, laga yang sudah ditunggu-tunggu pengawa Barcelona. Namun Los Cules juga kehilangan beberapa pemain pentingnya. Penjaga gawang utama, Victor Valdes sudah pasti tidak bisa main, lantaran menjalani sanksi empat laga, menyusul kartu merah saat melawan Real Madrid, akhir pekan lalu. Posisinya bakal digantikan oleh kiper kedua, Jose Manuel Pinto. Barca juga akan tampil tanpa maestro lapangan tengah mereka, Xavi Hernandez, yang saat ini masih mengalami cedera hamstring sejak dua pekan lalu. Di kubu tim tamu, pelatih Deportivo, Fernando Vazquez tak malu-malu mengutarakan kegentarannya saat bertandang ke Camp Nou. Ia membuat analogi bahwa Barca adalah sebuah mobil Ferrari, hingga mau tak mau skuatnya dipaksa untuk ikut bermain cepat. “Kami akan bermain dengan kecepatan luar biasa. Kami harus lebih baik daripada saat menghadapi Rayo Vallecano,” ujar Fernando. (Tribunnews/den)


8

JELANG

SRIWIJAYA POST Sabtu, 9 Maret 2013

Saya Sultan Termiskin di Dunia

● Gagal Jadi Senator m Sultan Sulu Malah T erlilit Utang Senatorm Terlilit MANILA, SRIPO — Dalam sebulan belakangan ini, nama Jamalul Kiram III, yang mengklaim diri sebagai Sultan Sulu, menjadi populer di Asia Tenggara setelah pengikutnya "menyer-

bu" Sabah yang diklaim sebagai wilayah sah Kesultanan Sulu. Namun, banyak yang belum diketahui dari sosok

Sultan berusia 74 tahun itu. Bagaimana kesehariannya? Seperti apa bentuk kerajaannya kini? Nah, jika Anda menyangka sebagai Sultan Sulu Jamalul Kiram tinggal di sebuah keraton, Anda salah. Bahkan, Kiram mengklaim diri sebagai sultan termiskin di dunia. "Saya sultan termiskin di dunia," kata Kiram kepada kantor berita Associated Press dalam sebuah wawancara di kediamannya di Desa Maharlika, Manila. Pusat pemerintahan Kesultanan Sulu bukan sebuah istana atau setidaknya sebuah gedung mewah. Jamalul Kiram mengendalikan Kesultanan Sulu dari sebuah rumah sederhana berlantai dua di perkampungan Islam di ibu kota Filipina, Manila. Setelah Kesultanan Sulu ambruk, yang dimiliki keluarga Jamalul Kiram hanyalah gelar kebangsawanan semata. "Saat saya kecil, saya kira "putri" adalah nama saya. Sebab, menjadi putri dengan mahkota

Jamalul Kiram III

UN SD tidak 20 Varian Soal JAKARTA, SRIPO – Ujian Nasional (UN) 2013 akan segera digelar pada April mendatang. Sebanyak 20 variasi soal UN sudah disiapkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan bersama dengan Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP). Namun, aturan variasi ini tidak berlaku di SD. Direktur Pembinaan Sekolah Dasar Kemdikbud, Ibrahim Bafadal, mengatakan bahwa untuk SD tidak akan dibuat soal sebanyak 20 variasi karena dinilai tidak sesuai untuk anak-anak usia SD. Dengan demikian, tidak ada perubahan signifikan terhadap UN SD ini.

"Tidak 20 variasi soal untuk SD. Dari tahun-tahun sebelumnya, SD memang berbeda. Termasuk dalam penggandaan soal dan kelulusan," kata Ibrahim di Jakarta, Jumat (8/3). Ia menjelaskan bahwa penggandaan soal UN SD diserahkan langsung pada daerah. Kebijakan ini diambil mengingat jumlah SD yang sangat banyak dan jangkauannya yang tidak sekadar di Kabupaten/Kota saja namun hingga kampung pedalaman sehingga akan lebih optimal jika daerah langsung yang menanganinya. "Memang ini program nasional tapi ada macam-

nya program nasional yang didelegasikan pada daerah. SD perlu didelegasikan karena sangat banyak," jelas Ibrahim. Meski ditangani daerah, peraturan yang dianut tetap berasal dari pusat sesuai dengan POS UN yang telah dirilis oleh Badan Penelitian dan Pengembangan Kemdikbud beberapa waktu lalu. Selanjutnya mengenai kelulusan, ia mengungkapkan bahwa untuk jenjang SD semuanya berada di tangan sekolah. "Kalau SD yang menentukan kelulusan itu sekolah langsung. Tidak seperti SMA yang ada di pusat," tandasnya.(kompas.com)

adalah bayangan hampir semua anak-anak. Namun, saya bukan putri yang seperti itu," kata Jacel Kiram (35), putri Jamalul Kiram yang bergelar putri. Pernah Jaya Di kediamannya di Desa Maharlika, Jamalul Kiram yang menderita gagal ginjal dan sakit jantung ini dengan susah payah berbicara untuk mengenang kembali kejayaan Kesultanan Sulu yang berpusat di selatan Filipina. "Orang China dan Eropa, dulu mengirim utusan untuk menghormati leluhur kami," kata Kiram. "Kesultanan Sulu yang berdiri pada 1400, sudah ada lebih dulu sebelum Filipina dan Malaysia terbentuk," tambah dia. Selain itu, keberanian para pejuang Tausug asal Sulu sangat melegenda. Bahkan, Sultan Brunei meminta bantuan mereka untuk memadamkan pemberontakan pada 1660-1700-an. "Setelah pemberontakan padam, Sultan Brunei menyerahkan Sabah kepada Sultan Sulu sebagai tanda terima kasih," papar Kiram. Seorang Sultan Filipina kemudian menyewakan Sabah kepada sebuah perusahaan Inggris. Di kemudian hari, Inggris memasukkan Sabah ke dalam wilayah jajahannya. Pada 1963, enam tahun setelah Malaysia merdeka, Sabah memilih bergabung dengan Malaysia yang baru saja merdeka. Setelah Kesultanan Sulu ambruk, status sultan hanya merupakan gelar simbolik. Jamalul Kiram adalah sultan ke-33 dengan pengikut yang sebagian besar berada di wilayah selatan Filipina.(The Daily In quirer/Kc)

DEADLINE

Malaysia Bombardir Tentara Sulu ● Jatuhkan 20 Bom ke Kampung Tanduo ● Tentara Sulu Berseragam Hitam-hitam NUNUKAN, SRIPO – Aparat Malaysia, Jumat (8/3) kembali memborbardir Kampung Tanduo, Lahad Datu, Sabah, Malaysia, lokasi tempat persembunyian tentara Kesultanan Sulu. Perang digencarkan terhadap para penyusup yang mengklaim Sabah sebagai wilayah Kesultanan Sulu. Seorang pejabat di perusahaan perkebunan kelapa sawit Felda Sahabat mengatakan, setidaknya Jumat (8/3) pagi, ada 20 bom yang dijatuhkan jet tempur Malaysia ke lokasi dimaksud. "Kalau saya kira, ada 20 bom yang dibuang dari jet tempur," kata pejabat yang tidak ingin namanya disebutkan. Agus (41) Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal Makassar menceritakan, sejak 12 Februari lalu dari tempatnya bekerja di Felda Sahabat 17, ia sudah melihat aktivitas para tentara Kesultanan Sulu. "Dari kongsi (mess) saya melihat mereka menaikkan dua bendera besar. Warna putih, kemudian ada keris hitam. Itu dari tanggal 12 saya sudah lihat," ujarnya.

NIKO RURU/TRIBUN KALTIM

HELIKOPTER dan truk-truk militer disiagakan di Bandar Sahabat, sekitar lokasi pembersihan tentara Kesultanan Sulu.

Ia juga melihat aktivitas sejumlah orang, yang pada pagi dan sore hari berlatih baris berbaris. Mereka mengenakan seragam hitam tanpa pangkat. Sejak itu, iapun mulai dihinggapi rasa was-was. Sejak 14 Februari, Agus bersama ratusan TKI yang bekerja di Felda Sahabat 17 direlokasi ke Kampung Embara Budi, dengan alasan keselamatan. Sementara itu dukungan media media Malaysia terhadap upaya penumpasan tentara Kesultanan Sulu ditunjukkan dengan siaransiaran berita yang pro pada

operasi dimaksud. Di samping menayangkan statemen para pejabat tinggi yang memastikan aparat masih bisa mengendalikan keamanan di sekitar kawasan konflik, televisi hampir setiap saat menayangkan cuplikan operasi, dengan backsound lagu-lagu patriotik. Televisi setempat bahkan membuka rekening khusus, untuk memberikan kesempatan kepada rakyat Malaysia menyumbangkan dana yang digunakan untuk membantu keluarga delapan Polisi yang gugur tertembak para penyusup.(TK)

Tolak Poligami dan Nikah Siri

● Aksi Damai Peringati Hari Perempuan Sedunia YOGYAKARTA, SRIPO – Ratusan aktivis perempuan di Yogyakarta menggelar aksi damai di titik nol Km, Jumat (8/2) dalam rangka memeringati Hari Perempuan Sedunia. Dalam aksi yang diberi tema "Merayakan Kesetiaan Cinta" ini, para aktivis menyuarakan penolakan terhadap tindak poligami dan nikah siri yang selama ini marak terjadi. Organisasi yang turut dalam aksi antara lain Gerakan Perempuan Indonesia (GEPARI), Aliansi Perempuan Difabel Yogyakarta, Rifka Annisa Women Crisis Center, Jaringan Perempuan Yogyakarta (JPY) dan Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Yog-

yakarta. Rina, Kepala divisi LSM Annisa Women Crisis Center Yogyakarta menegaskan, tindakan tidak setia dengan melakukan poligami memicu terjadinya tindak kekerasan terhadap perempuan baik fisik maupun psikis. "Siapa sih yang mau diduakan? Karena itu poligami merupakan salah satu bentuk kekerasan terhadap perempuan dan nikah siri adalah kendaraannya untuk memuluskan tindak poligami. Secara tegas kami menolaknya," tegas Rina. Rina menjelaskan banyak pelaku yang membenarkan tindakannya itu, namun tidak melihat dampak pada pasangannya. Dalam

contoh kasus pasangan (istri) siri yang masih berstatus anak di bawah umur, hal tersebut tentu melanggar hak-hak anak. "Dalam kasus nikah siri ada semacam penipuan kepada perempuan baik yang sah maupun istri sirinya dan tindakan itu sering dilakukan oleh laki-laki," ungkap Rina. Menurut Rina, alangkah indahnya ketika manusia memiliki salah satu sifat seperti burung Cenderawasih yang melambangkan kesetiaan tanpa batas. "Mari kita bersama-sama mengambil sifat burung Cenderawasih yang selalu setia tanpa menyakiti pasangannya. Mari kita sebagai manusia yang memiliki akal sehat

menolak dan memerangi tindak kekerasan terhadap perempuan," seru Rina. Pada bagian lain, Koordinator Umum Alisansi Perempuan Difabel Yogyakarta Novita Winahyu mengatakan, kekerasan terhadap perempuan khususnya di Indonesia meningkat tajam. Berdasarkan data Komnas Perempuan, sepanjang tahun 2011 ada 4.377 kasus kekerasan seksual dari total 119.107 kasus yang dilaporkan. "Negara sebagai struktural kekuasaan seharusnya dapat melindungi perempuan. Namun harapan itu belum juga terwujud sampai saat ini terlihat dengan semakin meningkatnya jumlah tindak kekerasan yang terjadi," ungkap Novita.(kompas.com)


SRIWIJAYA POST SABTU, 9 MARET 2013 HALAMAN 9

Pacaran Sambil Bisnis K

ETIKA seseorang sudah pada titik kejenuhan dalam menjalin hubungan dengan lawan jenis, disanalah akan muncul satu pikiran bahwa jenjang hubungan harus dimajukan atau masuk tahap lebih serius. Setidaknya kondisi ini yang kini dialami Ismai Yani, karyawan Digital Convergent Unite Eraphone Palembang. Dara cantik berusia 20 tahun ini mengaku sudah jenuh berpacaran. Eits, bukan karena dia sering gonta ganti pacar. Namun tahap pacarannya kini diakui lebih serius. “Istilahnya ingin menata hidup lebih baik lagi. Sudah bukan masanya lagi kita harus nonton, belanja atau jalan-jalan,” ucap gadis yang akrab disapa Maya ini kemarin. Meski diakui, dari sisi usia, Maya masih termasuk belia, tapi untuk pola pikir, bungsu tiga saudara ini ternyata sudah punya rencana terkait hubungan yang sudah dijalani hampir dua tahun dengan sang pacar. Kelak, jika dia berjodoh, Maya menginginkan calon suami punya bisnis dan

usaha sendiri. Meski pacarnya kini sudah terdaftar sebagai salah satu karyawan IT besar di Palembang, namun dia ingin kelak hidupnya bisa lebih terjamin. “Tahap ini yang sedang kami jalani. Kami lagi coba-coba buat bisnis dengan pacar juga,” kata Maya serius. Namun gadis berambut panjang ini enggan menyebut bisnis apa yang kini siap dikelola. “Masih baru banget, nantilah kalau sudah eksis baru kami buka, entah itu dengan keluarga atau temanteman,” katanya berteka-teka. Maya mengakui dengan membangun usaha sendiri, disanalah akan muncul tantangan baru. Sikap keterbukaan, kejujuran dan kerja keras dari calon pasangan akan terlihat. “Jadi tak hanya sayang-sayangan saat pacaran saja, kita bisa tahu, bagaimana calon suami kita saat mengatur keuangan. Hitunghitungh buat ngumpulin modal nikah,” katanya sambil tertawa. Maya mengakui tipenya yang sering bercanda dengan temanteman kerja atau rayuan konsumen saat kerja, sering kali

jadi pemicu pertengkaran. Namun semuanya, selagi dihadapi dengan tenang dan sabar, bisa dilewati. “Untungnya dia bukan termasuk tipe pencemburu berat, selagi itu masih wajar, yach tidak masalah,” katanya. Lalu bagaimana soal target menikah. Maya langsung mengacungkan tiga jari ke depan. Dia ingin menikah saat usianya sudah 23 tahun. Saat itu dianggapinya sebagai usia matang. “Kalau target menikah pasti ada, kalau bisa tiga tahun lagi dech, bangun bisnis dulu biar maju. Yang jelas saat ibi saya sangat serius,“ katanya. (Dewi Handayani)

e l i f o i B

i Yani : Isma i 1992 Nama M 22 Me : PDA hir n a N l Tgl La y o : Ja Famil t g a n m a la G A 1153 rat 49 m, Be C 8 5 :1 Kg Tinggi l Con(Digita n i t e ) , U C :D nt U v e r g e Aplikasi Status g Settin n Cik mri da A l u Z tua : Ura Orang t e r u n o o n e :K i a p h ang s r a k o E L emb Pal e Squar

KRU Lajang Kito membuka kesempatan bagi yang belum menemukan pasangan atau sekedar mencari temen, bisa kirimkan biodata lengkap, kriteria dan foto melalui email dewi_sripo@yahoo.co.id atau facebook Lajang Kito. Naskah yang masuk akan terbit tiap Sabtu, cekidott....

Cari Suami Bukan Pacar no 081377757816. citra natalia http://www.facebook.com/citra.first : hy sore lajang kito,, aq citra mao cari temen nich bz invite pin29f7e223. buata lajang kito makacih :) Susi Susanti http:// www.facebook.com/ susisusanti.susanti.1884 : Hy all aku mw cari temen cowok / cewek Gw jumblo udh 2 thun saat ini aku mw cari lelaki yg bisa serius Bkn buat pacaran tpi buat suami Intive pin 26abaf76 Merry Chubby http:// www.facebook.com/ meri.cubby : hy lajang kito, saya lagi mencari temen cowok yang serius, baik hati, single,kalau bisa yg udah kerja tetap. bagi yg serius silahkan hubungi saya di

Veni Oktaria http:// www.facebook.com/ yulina.ayumarliati : Hy lajang kito ku mau cari pendamping hidup ni...oh ya yg kemaren tu salah nomr tu nomr adik ku.¿sbelum ya ma’f ea ni nomr aq. 082378104000.¿ Ku mau cri pendamping hidup ni. Bisa tlevon aku di nomr ini ya.^ 082378104000 Sijudtex SlluCynx Muana Hy Lajang kito GW risty gw Mo cari teMen ajah Nie , karNa gw Baru tinggaL di paLembang Gw Ugha Maseh Bingunx disiNi lho ada yx Mw jadi teMen gw hubungi ajah no gW 089671431298 Ilhamamin Saputra Sore.lajang.aq iam .mau cari pacar .yg baik.seiman.dan yg dah krja!dan

yg mau nerima aq apa ada nya.ini aq 085368343337.makasih.! Rahmad Ramadhan hy lajang kito q dhan mau cari pacar yg setia,terimo q apo ado y hubungi q d vone 081995164788 d tunggu ya,, Roby Sgr Mo cr gebetan nah, hub di Numz aq na ye.. 089695968411, Roby sgr, ya bgt lah kira2, hehe:-) Aiyu Prasetya Mahendra Nugraha gw cri pacar nahhh .. gw g muliuk2 dah .. yg pnting qt sm2 bs nrma apa ada nya aja .. add FB qu yachh tlma kcih Dika Mayora Aryan Pol’da Pengen cary cwek yg baik n bsa nerima q pha ada ny nie numz q 085669957858

Ismai Yani


10

SRIWIJAYA POST Sabtu, 9 Maret 2013

Puluhan Sepeda Motor Mogok ● Warga Ramai-Ramai Posting Banjir via BBM PALEMBANG, SRIPO --Titik cekungan di Jalan Kol H Barlian, memang menjadi kekhawatiran pengemudi sepeda motor. Pasalnya, di ruas ini jalan sering langganan banjir. Seperti kemarin, Jumat (8/3) puluhan sepeda motor mogok karena air setinggi lutut pria orang dewasa. Hujan yang mengguyur kota Palembang selama dua dua jam. Bisa dipastikan, ruas jalan itu tertutup genangan air yang menyebabkan puluhan motor mendadak mati. Tidak hanya itu, beberapa pemukiman warga juga terendam. Padahal, suhu udara di kota Palembang terasa sangat panas dengan temperatur 34 derajat celsius. Kondisi di Jl Kol Barlian pukul 14.00, beberapa pengendara motor tampak berhati-hati ketika melintasi jalan yang terendam. Bahkan, sebagian lagi terpaksa mengurungkan niat untuk melintas di titik itu. Bagi pengendara dari arah Km 12, lebih memilih ke Jl Soetta (Soekarno-Hatta bypass). Namun bagi yang terlanjur masuk ke Jln Kol Barlian, mereka mencari jalan alternatif di Jl Futsal Galaxy dan SD Negeri 149. Namun bagi pengendara memaksa melintas, risikonya motor mereka mogok di tengah genangan air yang merendam jalan, dan Pemilik kendaraan harus mendorong. Sementara arus kendaraan dari Simpang Polda tidak begitu ada masalah. Dampak hujan dan ruas jalan terendam, sepertinya berlanjut hingga pukul

19.00. Tidak sebatas itu saja, arus kendaraan macet. Beberapa pengendara mobil dan sepeda motor yang terjebak di Km 7 memberitakan situasi dan kondisi banjir tersebut BBM (blackberry massenger) yang diposting ke jaringan (grup). Intinya, mereka menyarankan agar tidak melintas di Jl Kol Barlian dan dianjurkan ke jalur Soetta. Mati Mesin Abin (43), warga Jl Rimba Kemuning RT 25, bersama ponakannya langsung turun dari motornya, setelah selamat dari kubangan air. Ia langsung memarkirkan motornya di depan Hotel Darma Agung, dan mengecek bagian motornya. Menurut buruh bangunan ini, itu baru pertama kali motornya mogok saat melewati ruas yang selalu tergenang air. “Sebelumnya selamat kalau lewat sini. Tadi airnya memang tinggi naik sampai ke lampu motor. Karena tadi ada gelombang akibat mobil yang lewat,” katanya. Hal yang sama diungkapkan Ali (42), ia mengatakan

sudah berusaha untuk agak ke tengah mendekati median jalan. Hanya saja, karena motor lain pun adu cepat untuk mencari posisi aman, akhirnya ia memilih jalan pinggir. Walaupun sudah berusaha menyeimbangkan motor, namun tetap saja ombak yang datang membuat ia dan motornya tersungkur. Beberapa mengusulkan agar titik cekungan di Km 7,5 ini ditinggikan dengan cara timbun. Jika tidak, b i s a dibangunk a n jembatan khusus sehingga tidak banjir lagi. (Cw7/ fiz)

SRIPO/CW7

PULUHAN kendaraan mogok saat melintasi Jalan Kol. H Barlian yang tergenang banjir, Jumat (8/3).

Delapan Kota Hujan

SRIPO/ZAINI

Sejumlah sepeda motor dan mobil pribadi menerobos banjir di depan RSMH Palembang, Jumat (8/3).

Konsumen Diminta Melapor PALEMBANG, SRIPO — Pembangunan instalasi dan proyek WTP (Water Treatment Plan) kapasitas 100 liter/detik yang dibangun PT Adhya Tirta Sriwijaya (ATS) sudah selesai. Jika terjadi kebocoran pipa distribusi, warga diminta melapor. “Kita juga siapkan dua tim kebocoran, satu tim bertugas mencari kebocoran pipa distribusi dan tim kedua memperbaiki kebocoran,” ungkap Supervisor Distribusi PAM ATS, Arpiansyah ST, Jumat (8/3). Menurutnya, ATS telah berinvestasi untuk perbaikan pelayanan di jalur pelanggan Perumnas, PPE, Penambahan daya PLN data 105 Kilo Volt Ampere (KVA), penggantian pompa

distribusi, dan rehabilitasi pipa distribusi yang sudah tua. “Untuk poin satu menurutnya sudah dilakukan, poin dua sedang dikerjakan dan poin tiga dimulai hari Senin,” katanya. Arpi mengimbau warga Perumnas untuk melapor ke costumer service ATS jika menemukan kebocoran pipa distribusi. Pasalnya, kebocoran bisa menganggu kelancaran distribusi air ke rumah-rumah pelanggan karena tekanan air jadi berkurang. “Kenapa kita lakukan, mengingat pipa yang menggunakan pipa jenis galpanis sejak 1995,” jelas Arpi. (fiz) SRIPO/FIZ

Arpiansyah ST

BADAN Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Sumsel memprakirakan kondisi cuaca di delapan kota/kabupaten, Jumat (8/3) mengalami hujan sedang. Kota yang diguyur hujan sedang memiliki suhu udara berkisar 2331 derajat Celcius, dan kelembaban udara berkisar 65-98 persen. Selain itu, ke-

cepatan angin sekitar 25 kilometer per jam dengan arah angin sebagian besar menuju barat laut, kecuali Kota Muaradua, dan Pagaralam arah angin menuju barat. Sedangkan tujuh kota lainnya, yakni Palembang, Prabumulih, Musi Rawas, Sekayu, Pangkalanbalai, Tebingtinggi, dan Lubuk-

linggau diprakirakan berpotensi hujan dengan intensitas curah hujan relatif ringan. Kasi Informasi BMKG stasiun Kenten Indra mengatakan, kondisi cuaca di Sumsel didominasi berawan sampai dengan hujan. Hujan mengguyur wilayah Sumsel berpotensi terjadi pada sore dan malam hari

dengan intensitas curah hujan berkisar 200-300 milimeter atau hampir sama dengan bulan sebelumnya. “Kewaspadaan terhadap ancaman terjadi bencana alam pada musim hujan ini masih perlu dilakukan karena musim hujan diprediksi baru akan berakhir pada Mei 2013,” ujarnya. (mg2/cw7)

Pendatang Musiman Meningkat PALEMBANG, SRIPO --Pendatang musiman yang datang ke Palembang hingga 6 Maret, telah tercatat 89 orang. Angka ini tergolong tinggi jika dibandingkan total jumlah pendatang tahun 2012 lalu yang berjumlah sama. Kepala Bidang (Kabid) Pendaftaran Disdukcapil Kota Palembang, Jauhari mengatakan, kemungkinan hingga akhir 2013 jumlah pendatang musiman mencapai 300 orang. Pendatang ini berasal dari berbagai daerah, seperti Jawa Barat, Jawa Timur dan daerah di kabupaten/kota di Sumsel seperti Ogan Komering Ilir (OKI) serta Banyuasin. “Mereka yang datang itu ada yang bekerja dan kuliah. Kalau dibandingkan

dengan tahun lalu, cukup tinggi. Waktu itu saja sampai akhir 2012 ada sekitar 80 sampai 100 orang,” terang Jauhari, Jumat (8/3). Meskipun jumlah pendatang musiman ke Palembang tidak sebanyak warga datang ke Jakarta. Tetapi dimungkinkan kondisi itu dapat terjadi, apalagi dari pantauannya di lapangan, banyak pekerja proyek bangunan merupakan warga asal luar Palembang. Namun kenyataannya, sedikit sekali pekerja melapor ke kantor Disdukcapil. Jauhari tidak mengerti apa alasan warga itu tidak membuat laporan, padahal tidak ada persyaratan sulit untuk membuatnya, begitupun dengan biayanya. Si-

tuasi ini sedikit berbeda ketika ada proyek pembangunan Palembang Trade Center (PTC) berapa tahun lalu. Saat itu, kata Jauhari, pekerja asal luar Palembang cukup banyak yang terdaftar dan diberikan Keterangan Izin Pendatang Musiman (KIPEM). Masa berlaku KIPEM ini satu tahun, namun dapat diperpanjang kembali. “Tidak ada batasan berapa banyak warga pendatang yang dibolehkan pindah ke Palembang. Tetapi, tetap harus dikontrol berapa penduduk musiman. Kondisi ini akan semakin sulit jika E-KTP telah diberlakukan, karena ada wacana KIPEM akan dihapuskan,” katanya. (Cw7)


SRIWIJAYA POST Sabtu, 9 Maret 2013

11

Telegram Rahasia Kapolda

Polisi Wanita Boleh Berjilbab PALEMBANG, SRIPO – Telegram Rahasia (TR) Kapolda Sumsel Irjen Pol Iskandar Hasan tertanggal 1 Maret 2013 lalu, membolehkan Polisi Wanita (Polwan) yang bertugas di lingkungan Polda Sumsel memakaihijab (jilbab). Dengan begitu, Polda Sumsel merupakan provinsi ke dua setelah Polda Nangroe Aceh Darussalam (NAD) yang mensyariatkan Polwan memakai Jilbab. “Saya lebih memperhatikan calon polisi berasal dari Ponpes, dengan harapan akan miliki iman yang tinggi sehingga akan lahir polisi-polisi yang santri dan pasti akan dekat dengan masyarakat,” kata Kapolda dihadapan 1.000 santri serta santriwati Ponpes Qodratullah Banyuasin, Jumat (8/ 3) saat melakukan kunjungan kerjanya. Jenderal bintang dua ini mengakui ia telah mengeluarkan telegram kepada seluruh jajaran yang ada di Polda Sumsel yang memperbolehkan polisi wanita menggunakan jilbab saat mengenakan pakaian dinas kepolisian. Dikatakan, dalam tugasnya sebagai Kapolda, ia memprioritaskan kasus teroris, korupsi dnn Narkoba, serta kejahatan konvensional atau kejahatan yang meresahkan masyarakat seperti perampokan, pencurian dengan keke-

Pendaftar Unsri Tembus 40 Ribu

IST

CONTOH Polisi Wanita (Polwan) Polda Aceh memakai hijab (jilbab) saat berdinas.

rasan, senjata api (Senpi) dan Senjata tajam (Sajam). Dalam kunjungan kerja ini, dihadiri ketua Ponpes Kyai H Husni Tambrin dan pemuka agama serta santri yang antusias menyambut dan mendengarkan sambutan Kapolda Sumsel. TR Kapolda ini dikuatkan kembali Kabid Humas Polda Sumsel AKBP R Djarot Padakova. “Memang telegram sudah disampaikan ke seluruh jajaran satu minggu yang

lalu. Ini bentuknya arahan, jadi bagi polwan yang ingin mengenakan jilbab dipersilahkan,” katanya. Lanjut Djarod, telegram tersebut telah diberlakukan sehingga siapa saja anggota Polwan yang ingin mengenakan jilbab saat berdinas tidak menjadi masalah dan memang diperbolehkan. Untuk pakaian dinas, pastinya akan disesuaikan dengan jilbab. “Sekarang Polwan sudah ada yang menggunakan celana pan-

jang dan baju panjang, jadi tinggal jilbabnya saja,” tandas Djarod. Sementara anggota pengawas eksternal Polda Sumsel Drs KH Solihin Hasibuan M.Pdi saat diminta komentarnya mengatakan, apa yang dilakukan Kapolda sangat positif sekaligus memberikan kesempatan kepada Polwan untuk berhijab. “Kalau bahasa saya, Polwan yang berhijab, mereka sudah melindungi dan mengamankan dirinya sen-

diri. Setelah itu, ia melindungi masyarakat,” katanya. Kendati tidak dipaksakan terhadap semua Polwan, kebijakan Kapolda sudah memberikan kesempatan bagi yang ingin menutup aurat. “jujur saja, selama ini pakaian lapangan Polwan sudah mengenakan pakaian lengan panjang dan sepan panjang. Satu langkah lagi, menutup kepala. Dan itu bisa dilakukan saat ini,” papar Solihin. (mg2)

PALEMBANG, SRIPO – Universitas Sriwijaya (Unsri) menunjukkan diri sebagai salah satu perguruan tinggi paling diminati. Hal ini dapat terlihat dari jumlah siswa yang ingin berkuliah di kampus seluas 712 hektar tersebut. Dari data yang dirilis pihak rektorat, Jumat (8/3) malam, jumlah peserta terdaftar tembus di angka 40.142 siswa. Angka tersebut terdata pada pukul 19.30, sementara pendaftaran SNMPTN Unsri ditutup pada pukul 00.00 WIB dini hari. “Jadi ada kemungkinan jumlahnya terus bertambah hingga penutupan,” kata Pembantu Rektor I Unsri, Anis Saggaf, Dari 40.142 orang pendaftar itu memang tidak semuanya direkomendasikan ke pusat. Setelah finalisasi maka jumlahnya menjadi 38.450 orang peserta. Dari jumlah itu yang direkomendasi mengikuti SNMPTN hanya 36.633 orang. “Peserta direkomendasikan oleh panitia lokal adalah mereka yang sudah menjalani seleksi nilai rapor dan dibenar-

kan oleh pihak sekolah tentang keaslian nilai didata tersebut,” ujarnya. Mereka yang sudah direkomendasikan akan mengikuti seleksi pada tanggal 9 Maret-27 Mei mendatang. Setelahnya pada tanggal 28 Mei baru panitia pusat akan mengeluarkan pengumuman kelulusan. Bagi mereka yang dinyatakan lulus dapat mendaftar ulang pada tanggal 11-12 Juni 2013. Sebelumnya Anis mengatakan bila persaingan masuk ke Unsri cukup ketat. Kualitas Unsri yang telah diakui secara nasional diakuinya memberikan pengaruh tersendiri. Demi mengakomodir banyaknya peminat yang mendaftar ini Unsri pun menambahan kuota penerimaan mahasiswa baru. Penambahan sebesar 11 persen itu kata Anis telah dilakukan sejak tahun lalu yang mencapai 3.415 kursi untuk tes tertulis. “Kuota itu dibagi rata untuk 46 program studi. Dari 3.785 kuota yang dinyatakan lolos tersebut sebanyak 273 peserta berasal dari program bidik misi jalur tertulis,” tukasnya. (Mg5)

Jalan Basuki Rahmat Dilebarkan PALEMBANG, SRIPO – Proyek pelebaran jalan Demang Lebar Daun (DLD)-Basuki Rahmat sampai saat ini masih dalam proses inventarisasi. Namun Balai besar pelaksanaan jalan nasional III Kementerian Pekerjaan Umum (PU) meminta agar proses pembebasan lahan agar selesai akhir Maret. Kepala Bidang Perencanaan Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional III Ir Syarkowi MSc meminta Dinas PU agar dapat menyelesaikan pembebasan lahan di ruas jalan itu. Karena jika tidak, pelebaran jalan akan dialihkan ke

jalan lingkar selatan. “Janji Pemprov selesai akhir Maret, bila tidak selesai sudah disepakati akan dipindah ke lingkar selatan,” katanya, Jumat (8/3). Sebagai langkah mengurai kemacetan, pelebaran jalan akan dilakukan di ruas Demang Lebar Daun hingga ke Angkatan 45 serta dari Basuki Rahmad hingga ke SPBU dekat hotel Aston. Total proyek pelebaran jalan itu sepanjang dua kilometer, masingmasing satu kilometer di DLD, dan satu kilometer di Basuki Rahmat. Sedangkan lebarnya 3-4 meter atau satu ruas mobil. Syarkowi menerangkan alokasi anggaran untuk

proyek tersebut sebesar Rp 8.980.120.000 berasal dari dana APBN murni. Sementara untuk pembebasan lahan, hal itu dilimpahkan ke APBD provinsi. Bila proses pembebasan lahan selesai, pihaknya segera akan melakukan tender, dan segera membuat desain, untuk selanjutnya dilakukan pengerjaan. Namun jika pelebaran itu dialihkan ke lingkar selatan, anggaran yang dibutuhkan akan lebih besar. Karena harus membuat drainase serta meninggikan jembatan. Untuk itu, pihaknya akan mengevaluasi sejauh mana pengerjaan yang telah

dilakukan Dinas PU. Kepala dinas PU Bina Marga melalui Kepala Bidang Wilayah II, Meisyal mengatakan untuk saat ini masih dalam tahap inventarisasi. Namun ia optimistis, Maret ini akan selesai terkait pembebasan lahan. Meisyal memperkirakan konflik ketika pembebasan lahan tidak ada, mengingat kawasan itu bukanlah pemukiman. “Mudah-mudahan ini tidak lama, karena memang bukan lokasi perumahan. Namun tetap saja menjadi sulit, karena memang banyak utilitas di sana, tapi ini sudah dikoordinasikan,” terangnya. (cw7)

IST

Suasana lalulintas di jalan Jenderal Basuki Rahmat.


12

SRIWIJAYA POST Sabtu, 9 Maret 2013

SRIWIJAYA POST Sabtu, 9 Maret 2013

Tarif PDAM Tirta Betuah Naik

● Menjadi Rp 150 Ribu/Bulan

FOTO/IST

PROTES —Warga berkumpul di Kantor PT ABS, Jumat (8/3) memprotes limbah tambang yang masuk ke rumah penduduk di Desa Sirah Pulau, Kecamatan Merapi Timur, Kabupaten Lahat.

Klaim Jampersal Diduga Fiktif TEBINGTINGGI Jaminan Persalinan (Jampersal) bagi ibu-ibu kurang mampu disinyalir tidak tepat sasaran. Program untuk menjamin persalinan bagi masyarakat kurang mampu itu, ternyata juga digunakan oleh masyarakat dari golongan mampu. Informasi yang dihimpun, Jumat (8/3), baik warga miskin ataupun yang tidak miskin tetap dibuatkan klaim jampersal oleh petugas kesehatan yang menangani persalinan. “Saya sudah dua kali melahirkan selalu diminta persyaratan seperti klaim jampersal. Namun saya masih tetap membayar sekitar Rp 250 ribu sekali bersalin,” kata seorang ibu rumah tangga. Anggota DPRD Kabupaten Empatlawang, Dedi Haryanto sempat mempermasalahkan klaim jampersal yang tak kunjung terselesaikan. Sementara adanya indikasi penggunaan jampersal oleh semua kalangan dia mengaku tidak terlalu mempermasalahkan hal itu. “Jampersal ini sudah menyentuh pelayanan masyarakat, sehingga boleh dimanfaatkan bagi siapa saja,” katanya. (st2)

BANYUASIN, SRIPO - Tarif air bersih PDAM Tirta Betuah Banyuasin akan mengalami kenaikan mencapai 100 persen lebih. Dari biasanya Rp 27 ribu per bulan menjadi Rp 150 ribu per bulan. Kenaikan itu akan dimulai Maret 2013 ini. Direktur PDAM Tirta Betuah Ir Makri mengatakan, kenaikan tarif PDAM ini atas dasar pemeriksaan BPKP, akibat dari tunggakan pelanggan yang sudah terlampau tinggi, sehingga jalan satu-satunya menaikkan tarif pembayaran. Disebutkan, untuk wilayah Pangkalanbalai tunggakan PDAM mencapai Rp 480 juta, sedangkan di Kecamatan Betung tunggakan Rp 1,3 miliar. “Untuk menutupi kerugian itu PDAM pada bulan ini menaikan tarif,” kata Bakri kepada Sripo, Jumat (8/3/2013). Bakri menjelaskan, hasil

evaluasi tersebut memang kesalahan terletak pada petugas PDAM, yang tidak jemput bola atau kurang rajin mengecek ke pelanggan, sehingga banyak tunggakan menumpuk. “Saat ini PDAM berupaya melakukan pembenahan manajemen. Begitu juga instalasi jaringan PDAM yang sedang mengalami perbaikan,” katanya. Untuk Pangkalanbalai, tambah Bakri, tidak adanya petugas yang mengecek ke lapangan, sehingga terjadi selisih angka kubikasi meteran air. Sedangkan wilayah Betung akibat tunggakan warga, yang sebelumnya mengalami macet. “Saat ini sedang dilakukan pembenahan manajemen, untuk mencapai kontribusi yang terbaik. Ada dua faktor penyebabnya yakni kelemahan petugas dan terjadinya

penunggakan pelanggan. Dan bagi masyarakat yang tidak membayar tunggakan tersebut maka pihak kita akan memutuskan saluran sambungan PDAM kerumah mereka,” paparnya. Sebagian masyarakat Kota Pangkalanbalai mengaku keberatan dengan naiknya tarif PDAM yang cukup tinggi itu. Menurut Edi warga Pangkalanbalai, keniakan itu sangat memberatkan, sehingga perlu dikaji ulang. “Kenaikan tarif ini hendaknya diklasifikasikan dan hanya berlaku untuk tarif bisnis saja, sedangkan untuk rumah tangga kiranya dikaji ulang,” saran Edi. Dengan tarif Rp 27.000 per bulan, masih banyak warga yang tidak membayar, apalagi sudah naik tiga kali lipat, tentu akan semakin memberatkan. (udn)

Rumah Kami Tujuh Bulan Alami Kebutaan Dimasuki Limbah ● Kini Bisa Melihat Kembali

● Aktivitas TTambang ambang Batubara ●W ar ga Datangi Kantor PT ABS War arga LAHAT, SRIPO - Puluhan warga Desa Sirah Pulau, Kecamatan Merapi Timur, Kabupaten Lahat, Jumat (8/3) mendatangi kantor PT Andalas Bara Sejahtera (ABS). Warga melancarkan protes, karena lumpur yang berasal dari lokasi pertambangan batubara PT ABS masuk ke pemukiman penduduk. Hal itu terjadi setelah limbah terbawa arus anak Sungai Lematang, setelah hujan deras. Warga mendesak managemen perusahaan bertanggungjawab, dengan memberikan kompensasi. Puluhan warga mendatangi kantor tambang PT ABS, di tepi jalan lintas Sumatera (Jalinsum) Desa Sirah Pulau. Ketika tiba di pintu masuk, baik pria atau pun wanita terus berteriak meminta perwakilan managemen PT ABS

menemui mereka. Warga minta perusahaan bertanggungjawab atas masuknya lumpur tambang ke pemukiman penduduk. Kades Sirah Pulau, Huzair mengatakan, peristiwa itu bermula ketika hujan lebatmelanda sejumlah daerahtermasuk Desa Sirah Pulau, Kamis (7/3) malam. Awalnya mereka tidak merasa ada yang aneh, dan tidur seperti biasanya. Namun menjelan pagi esok harinya, tibatiba air Sungai Nelung anak Sungai Lematang di sekitar perumahan meluap. Luapan air ini membawa lumpur limbah tambang batubara hingga masuk ke rumah warga. “Kami minta perusahaan bertanggungjawab atas peristiwa ini. Yang terpenting pihak terkait harus bisa me-

ngawasi ketat pengelolaan limbah, sebab jika lalai akan sangat berbahaya bagi warga dan lingkungan sekitar,” ujar Huzair. Beberapa orang PT ABS kemudian menemui warga, dan akan menyampaikan tuntutan warga itu. “Atasan kami (Kepala Teknik Tambang Yaprizal) sedang cuti, jadi warga diminta tetap bersabar,” katanya. Kepala Dinas Pertambangan dan Energi Kabupaten Lahat, Misri melalui Kabid Pertambangan Kosasih mengaku sudah menghubungi managemen PT ABS, untuk meminta penjelasan mengenai masalah limbah yang dipersoalkan warga. “Perusahaan menyatakan bersedia memberikan kompensasi bagi warga yang terkena dampak limbah,” katanya. (mg10)

BAHAGIA bercampur haru, terpancar diraut wajah keriput Nuryani (75) warga Bukit Munggu, Kecamatan Tanjungenim, Kabupaten Muaraenim. Setelah tujuh bulan tidak bisa melihat, kini matanya kembali berfungsi secara normal, setelah melalui Operasi Katarak Gratis di RS PTBA Tanjungenim. “Alhamdulilah, aku se-

nang bisa melihat jingok lagi. Mana anak aku,” ucap Nuryani sesaat setelah perban di matanya dibuka oleh Direktur Utama (Dirut) PTBA, Milawarma. Nuryani yang masih terlihat bugar itu mengatakan, dia mulai kehilangan penglihatan sekitar bulan haji tahun 2012 lalu. Awalnya ia merasakan seperti ada

SRIPO/ARDANI

BUKA PERBAN — Direktur Utama PTBA (Persero) Tbk Tanjungenim, Milawarma membuka perban salah satu pasien katarak usai menjalani operasi di RS PTBA Tanjungenim, Jumat (8/3).

kabut. Lalu esok harinya ketika ia bangun, tiba-tiba tidak bisa melihat lagi, sehingga ia terpaksa merayap dinding jika hendak berjalan. Bahkan suami dan anak-anaknya bergantian menjaganya siang dan malam. Krisita, anak Nuryani menambahkan, sejak ibunya mengalami kebutaan di dua matanya, hampir setiap hari menangis. Memang sebelumnya sudah ada niat untuk memeriksakan mata ibunya, namun ketika mendengar akan ada operasi katarak gratis oleh PTBA, ia langsung mendaftarkan ibunya. Direktur Utama PTBA, Milawarma pada kegiatan penutupan Operasi Katarak yang bekerjasama dengan Kick Andy mengatakan, kegiatan ini merupakan salahsatu bentuk kepedulian perusahaan kepada masyarakat. Untuk itu terus minta dukungan dari semua elemen masyarakat. Kedepan bukan saja operasi katarak gratis, tetapi bisa juga operasi bibir sumbing, kaki palsu dan lainnya sesuai kebutuhan masyarakat. (ardani)

13

Banyuasin III Juara Umum STQ VI ● Ber hasil Rebut 11 TTrr opi ● Per tahankan Juara 2012 Berhasil BANYUASIN, SRIPO - Kontingen Kecamatan Banyuasin III maraih juara umum Seleksi Tilawatil Quran (STQ) ke-VI tingkat Kabupaten Banyuasin Tahun 2013 dengan merebut 11 tropi dari tiga cabang yang dilombakan. Sukses ini sekaligus mempertahankan juara umum yang direbut Kecamatan Banyuasin III pada STQ ke-V Tahun 2012 lalu, dan juga berhak membawa tropi bergilir Bupati Banyuasin. Atas prestasi ini, sebanyak 11 qori dan qoriah, hafizh dan hafizhah, mufasir dan muffasirah yang menjadi juara pertama dari setiap cabang akan mewakili Kabupaten Banyuasin pada ajang STQ ke-22 tingkat Provinsi Sumatera Selatan yang dijadwalkan berlangsung di Kayuagung Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), 22-28 Maret mendatang. Pelaksanaan STQ VI ini secara resmi ditutup oleh Wakil Bupati Banyuasin, Drs A Rachman Hasan di Masjid Agung Al-Amir, Jumat (8/3) disaksikan unsur muspida, Asisten I, II dan III, Kabag Kesra H Hendri, ditandai dengan penyerahan tropi bergilir oleh Wabup kepada Camat Banyuasin III Abdul

Jadil. Ketua panitia pelaksana, Drs Ahmad Zainuri Matan yang juga Kepala Kantor Kementeraian Agama (Kakan Kemenag) Kabupaten Banyuasin mengatakan, STQ ke-VI ini diikuti 19 kecamatan dengan 126 peserta. Rinciannya cabang Tilawatil Quran 53 peserta, Hifzil Quran 1 juz 20 peserta, Hifzil 5 juz 10 peserta, Hifzil 10 juz 11 peserta, Hifzil 20 juz 7 peserta, Hifzil 30 juz 3 peserta dan tafsir bahasa arab lima peserta. “Keluar sebagai juara umum Kecamatan Banyuasin III dengan merebut 11 tropi dan Kecamatan Sembawa menjadi runnerup dengan 4 tropi,” jelasnya. Menurutnya, para juara mendapat tropi tetap, pia-gam, dan uang pembinaan. Khusus para juara I akan mewakili Kabupaten Banyuasin pada STQ ke-22 tingkat Provinsi Sumsel di OKI, namun sebelumnya akan diikutsertakan dalam training center 19-22 Maret guna mempersiapkan materi secara baik sekaligus pematangan. Wakil Bupati Banyuasin, Drs A Rachman Hasan berharap peserta yang keluar menjadi juara untuk terus berlatih mempersiapkan diri

Khawatir Gas Elpiji Langka KAYUAGUNG - Guna mengantisipasi kelangkahan tabung gas elpiji berat 3 kilogram di wilayah Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), masyarakat berharap suplay stok gas ke pasar jangan sampai macet. Sehingga bisa menimbulkan kelangkahan dan berujung kenaikan harga di pasaran. Hal tersebut ditekankan anggota DPRD OKI Arpan Hadi saat memantau beberapa agen gas di dalam Kota Kayuagung, Jumat (8/3). “Saya berharap gas di pasaran jangan sampai langka, karena akan memicu kenaikan lebih besar,” katanya. Kepala Disperindagkop Kabupatem OKI, Mahmud Iswan SH mengatakan, pihaknya khawatir jika harga gas elpiji ukuran 12 Kg jadi dinaikkan, tentu warga akan beralih ke gas elpiji 3 Kg. Guna mengantisipasi jangan sampai terjadi kelangkaan di lapagan, terutama di wilayah OKI, Disperindagkop berharap pertamina bisa menambah kuota pasokan untuk agen gas elpiji di Kabupaten OKI. “Memang kenaikan harga elpiji 12 Kg ditunda oleh pertamina,” katanya. (std)

SRIPO/SYAIFUDDIN

TROPI — Wakil Bupati Banyuasin, Drs A Rachman Hasan menyerahkan tropi bergilir STQ kepada Camat Banyuasin III sebagai juara umum STQ ke-VI Tahun 2013 di Masjid Agung Al-Amir, Jumat (8/3).

guna mewakili Kabupaten Banyuasin pada tingkat Provinsi Sumsel. “Qori dan Qo-

riah, Hafizh dan Hafizhah, Mufasir dan Muffasirah yang menjadi juara pertama dari

setiap cabang supaya terus berlatih guna membawa nama baik Banyausin pada

Puluhan Rumah Terendam

● Ribuan Ikan Hilang MUARAENIM, SRIPO - Puluhan rumah di Desa Ujanmas, Kecamatan Ujanmas, Kabupaten Muaraenim, Jumat (8/3) dini hari tiba-tiba terendam banjir akibat meluapnya Sungai Mapur. Rumah yang terkena banjir itu di Kampung II dan IV Desa Ujan Mas dengan ketinggian air mencapai satu meter. Dampak lainnya, ribuan ekor ikan dalam kolam milik warga hanyut disapu banjir. Heriansyah (35) warga Dusun II Desa Ujanmas Baru mengatakan, banjir kali ini paling parah, biasanya air ti-

dak pernah setinggi pinggang orang dewasa seperti yang terjadi tahun ini. Bahkan kolam ikan miliknya ikut jebol akibat derasnya arus air sungai, padahal ikan miliknya mencapai 25 ribu ekor itu sudah siap panen. Kepala Desa Ujanmas Baru, Norman Spd mengatakan, banjir kali ini adalah yang terparah. Diakuinya, kawasan itu sering banjir, namun tidak separah tahun ini. “Sungai Mapur meluap, sementara anak sungai yang terdapat saluran dan gorong-gorongnya banyak mampet sehingga aliran air

tersendat,” katanya. Saluran air yang rusak berada di tiga titik yakni gorong-gorong beton dibawah jalan lintas Sumatera di Dusun IV, gorong-gorong di jalan SMP, dan goronggorong di jalan Budi Karya. Bupati Muaraenim Ir H Muzakir SS yang meninjau kawasan banjir di Desa Ujanmas mengatakan, pihaknya segera memperbaiki saluran air yang mampet itu. Namun jika telah diperbaiki, bupati menghimbau masyarakat agar menjaga kebersihan dan tidak membuang sampah sembarangan yang dapat menyebabkan saluran air kembali mampet. (ari)

STQ ke-22 tingkat Provinsi Sumsel di OKI nanti. Ikutilah training secara baik yang

akan dilaksanakan 19-22 Maret nanti,” pesan Wabup. (udn)

11 PesertaTerbaikWakili Banyuasin DRS H HENDRY Kabag Kesra Pemkab Banyuasin QORI dan Qoriah, Hafizh dan Hafizhah, Mufasir dan Muffasirah yang menjadi juara pertama dari setiap cabang akan mewakili Kabupaten Banyuasin pada STQ ke-22 tingkat Provinsi Sumsel di OKI 22-28 Maret. Mereka adalah, Cabang Tilawah Dewasa Putra Yusrizal (Betung), Tilawah Dewasa Putri atas nama Mulia (Muara Telang), Tilawah AnakAnak Putra M Arifon Akbar (Tanjung Lago), TilawahAnak-anak PutriYuni Lestari (Rantau Bayur), Tahfizh M Nal Fathul Alam (Banyuasin III), Tahfizh 1 Juz Putri Ariska (Banyuasin I), Tahfizh 5 Juz Putra MAgung Izzulhaq (Banyuasin III). Tahfizh 5 Juz PutriAndini Madania (Banyuasin III), Tahfiz 10 Juz Putra Nanda Saputra (Banyuasin III), Tahfizh 10 Juz Putri Insya Widiastuti (Sembawa), Tahfizh 20 Juz Putra Astari (Banyuasin I), Tahfizh 20 Juz Putri Apriana Nurhidayah (Banyuasin III), Tahfiz 30 Juz Putra Nasrudin (Banyuasin I), Tahfizh 30 Juz Putri Ekawati (Air Kumbang). Tafsir Bahasa Arab Putra M Bustomi (Sembawa), dan cabang Tafsir Bahasa Arab Putri Ayu Lestari dari Banyuasin III. (udn)


SRIWIJAYA POST Sabtu, 9 Maret 2013

14

30 Maret Pagaralam Kembali Nyoblos ● IdaNov-SOPAN Kembali Bertarung PAGARALAM, SRIPO – Setalah menggelar rapat pleno penentuan jadwal pencoblosan putaran kedua, Jumat (8/3), pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pagaralam menetapkan 30 Maret 2013 pencoblosan putaran kedua. Putaran kedua Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) Kota Pagaralam akan diikuti dua pasangan calon yang lolos putaran kedua, yaitu pasangan nomor urut 2, Hj Ida FitriatiNovirzah (IdaNov) dan pasangan nomor urut 8 H Sofyan Djamal-Alpian Maskoni (SOPAN). Ketus Divisi Teknis, Yenli Elmanoferi mengatakan, kepastian jadwal pencoblosan kedua tersebut ditetap setelah pihak KPU melakukan berbagai pertim-

SRIPO/WAWAN SEFTIAWAN

YENLI ELMANOFERI

bangan. Untuk melakukan penetapan jadwal pihak KPU langsung menggelar rapat pleno penetapan jadwal pencoblosan putaran kedua. “Memang pada jad-

wal awal kita sudah menetapkan 23 Maret 2013 merupakan pelaksaan pencoblosan putaran kedua. Namun karena kemarin ada gugatan dari salah satu pasangan, maka kita terpaksa mengubah jawdal,” ujarnya. Sedangkan untuk nomor urut pasangan tidak akan dirobah yaitu pasangan nomor urut 2 (dua) dan Pasangan nomor urut 8 (delapan) sesuai dengan nomor urut mereka pada putaran pertama. “Untuk nomor urut pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota di putaran kedua tidak berubah, tetap seperti putaran pertama kemarin,” jelasnya. Saat ini pihak KPU sedang mempersiapkan segala sesuatunya untuk kebutuhan logistik, mulai dari

alat pendukung, seperti tinta, alat coblos, bantal coblos dan logistik pendukung lainnya. Untuk proses pencetakan surat suara sudah dilakukan. Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pagaralam, Ubaidillah Zukhri menambahkan, pihaknya mengharapkan warga Kota Pagaralam pada putaran kedua nanti untuk bisa menggunakan hak pilih dengan baik. “Putaran pertama masih banyak masyarakat yang tidak ikut berpartisipasi dan tidak menggunakan hak pilih mereka. Kita berharap untuk putaran kedua ini masyarakat Pagaralam bisa menggunakan hak pilih mereka. Karena suara mereka menentukan nasib Kota Pagaralam lima tahun kedepan,” imbaunya. (mg16)

Iskandar Daftar Cabup ke KPU

● Zaitun Diwakili Kuasanya

SRIPO/MAT BODOK

ISKANDAR SE

KAYUAGUNG, SRIPO – Iskandar, SE, calon Bupati (Cabup) Ogan Komering Ilir (OKI) pertama kali mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD), kemarin. Kedatangan Iskandar tidak sendirian, melainkan bersama dukungan dan simpatisannya. Kemudian disusul Cabup Zaitun, asal Kabupaten Ogan Ilir (OI) diwakili kuasanya Endang Putra Utama. Menurut Iskandar, Jumat (8/3,) dengan kegagalan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) lima tahun lalu, tak membuat surut dirinya untuk

tetap membangun dan mengembangan Kabupaten OKI yang lebih maju. Karena, dengan visi membangun desa dan mengembangkan kota tentunya di pilkada nanti rakyatlah yang menang dan menentukan pilihannya. “Saya yakin, masyarakat OKI mau bekerja bersama saya,” kata Iskandar seraya melambaikan tangan dan meminta restu kepada seluruh lapisan masyaraat Bumi Bende Seguguk. Sementara Endang yang mewakili Zaitun, mengambil formlir pendaftaran mengatakan, pengambilan formulir di KPUD OKI sebagai tanda keseriusan Zaitun Mawardi

untuk ikut meramaikan Pilkada OKI, Juni mendatang. “Untuk pengambilan formulir ini, kebetulan diwakilkan kepada saya, tetapi nanti saat pengembalian formulir baru diserahkan secara langsung oleh Zaitun dan pasanganya Herman Thalib,” katanya. Mengenai dukungan partai, Endang belum bisa membeberkan partai apa saja yang akan memberikan dukunganya kepada Zaitun-Herman Tholib. “Nanti pada saat pengembalian formulir baru akan kita sampaikan, partai apa saja yang sudah memberikan dukungan kepada Zaitun, untuk saat ini belum bisa kami sampaikan,” terangnya. (std)

SRIWIJAYA POST/mg5

KETUA Tim Pencalonan Divisi Hukum KPU Sumsel Chandra Puspa Mirza menyerahkan formulir kepada Eliyanuddin, wakil dari DerMa di kantor KPU Sumsel, Jumat (8/3).

DerMa Pertama Ambil Formulir Cagub ● Ditutup 14 Maret PALEMBANG, SRIPO— Setelah sebelumnya start duluan menggelar deklarasi dan memastikan pasangan, kini bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel, H Herman Deru dan Maphilinda (DerMa) juga yang pertama mengambil formulir pendaftaran di KPUD Sumsel, Jumat (8/3). Namun mereka tidak datang sendiri, tapi diwakilkan tim kuasanya, Eliyanuddin. “Kami hanya perwakilan mengambil formulir, nanti saat pengembalian berkas baru dilakukan oleh DerMa langsung, rencananya pada tanggal 11 Maret mendatang,” kata Eliyanuddin yang mengenakan pakaian garis-garis berkelir hitam-putih (ikon DerMa) kepada sejumlah wartawan. Ketua Tim Pencalonan Divisi Hukum KPU Sumsel, Chandra Puspa Mirza mengatakan, pi-

haknya membuka pendaftaran sejak Jumat (8/3). Namun baru DerMa yang mengambil formulir, sedangkan yang lain seperti Alex Noerdin dijadwalkan Senin mendatang. “Pendaftaran cagub-cawagub melalui partai politik akan ditutup hingga tanggal 14 Maret 2013. Baru ada satu pasangan, kalau pak Alex mengatakan via telepon baru akan datang Senin nanti,” ujarnya. KPU menjadwalkan pendaftaran ditutup hingga tanggal 14 Maret pukul 00.00 WIB mendatang. Setelahnya dilanjutkan dengan tahap verifikasi para balon. Untuk lolos verifikasi KPU telah menetapkan beberapa persyaratan administrasi seperti jumlah kursi di parlemen dan jumlah dukungan partai. “Adalah parpol yang punya kursi minimal 12 atau 15 persen di DPRD. Kalau non parlemen harus punya akumulasi suara sah pemilu tahun 2009 lalu

sebanyak 525.200 suara atau 15 persen dari akumulasi suara sah,” sebutnya. Bagi pasangan calon yang mendapat dukungan parpol dari parlemen dan non parlemen, KPU tetap akan mengakumulasi jumlah suara sah. Bila terdapat dukungn ganda KPU juga punya beberapa persyaratan untuk lolos. “Dukungan ganda akan diverifikasi mana pengurus yang dianggap sah oleh pimpinan pusat partai. Apabila semua dukungan ganda itu sah maka kita hanya akan meloloskan yang lebih dulu mendaftar,” jelasnya. Hingga siang ini baru Derma yang membuktikan niatnya maju sebagai calon dalam Pilgub Sumsel tanggal 6 Juni 2013. Sementara tak ada satu pun kandidat yang mendaftar melalui jalur independen. (Mg5)


SRIWIJAYA POST Sabtu, 9 Maret 2013

Banyak Order, Edi Isap Sabu PALEMBANG, SRIPO— Dengan dalih sedang menerima banyak order jahit, Edi (34) nekat mengkonsumsi sabu. Sial baru pertama kali mengkonsumsi bubuk putih itu, warga Jl Suka Winatan Lorong Muhajirin Kelurahan Suka Jaya Sukarame Palembang itu ditangkap polisi di rumahnya, Jumat (8/3) pagi. Diakui Edi, baru kali ini ia mengkonsumsi sabu. Banyaknya order menjahit membuatnya dikejar waktu untuk segera menyelesaikan order yang keburu

ia sanggupi tersebut. “Kata orang, sabu bisa buat kita tidak mengantuk. Sebab itu, saya nekat beli sabu biar mata tidak mudah mengantuk dan bisa menyelesaikan order menjahit,” katanya. Kebetulan, lanjut Edi, ia memiliki seorang teman yang tahu dimana tempat membeli sabu. Melalui temannya itulah, Edi memesan sabu untuk ia konsumsi. Dengan uang Rp 100 ribu, Edi berhasil mendapatkan sepaket kecil sabu. Direktur Reserse Narko-

ba Polda Sumsel, Kombes Pol Teguh Prayitno, membenarkan penangkapan tersebut. Saat ini, pelaku serta barang bukti berupa satu paket kecil sabu sudah diamankan di Ditnarkoba Polda Sumsel. “Sabu didapati di kamar tidurnya. Kami menggeledah dirinya karena dapat informasi sering adanya orang yang mengkonsumsi sabu di kawasan tersebut,” kata Teguh, seraya menambahkan Edi dijerat pasal 112 UU RI No 35 tahun 2009 tentang penyalahgunaan narkoba. (cw6)

Tidur Darto Dibanguni Polisi

GADIS bernama Rike Fitriani (19), pernah mengalami kejadian saat mengendari kendaraan, baik sepeda motor ataupun mobil. Ia mengaku pernah menabrak dan ditabrak saat mengendari kendaraan. “Kalau naik sepeda motor itu, pernah ditabrak dari belakang. Nah, kalau bawa mobil, pernah nabrak sepeda motor. Dua-duanya sudah pernah, tapi beruntung tidak sampai terjadi korban, hanya kerusakan kendaraan,” jelas mahasiswi Jurusan Teknik Telekomunikasi, Politeknik Negeri Sriwijaya ini. Cewek kelahiran Lahat, 14

Maret 1994 ini menuturkan, sejak kejadian tersebut, dirinya lebih berhati-hati lagi dalam berkendara. Apalagi saat ini, banyak kendaraan yang melintas di jalanan Kota Palembang. Memudahkannya dalam berkendara, saat ini, Rike lebih memilih kendaraan matik sebagai alat transportasinya dalam berbagai kegiatan, baik sepeda motor ataupun mobil. Sepeda motor yang dikendarainya setiap hari untuk pergi kuliah yakni Honda Beat yang sudah dimilikinya 1,5 tahun ini. Menurutnya, sepeda motor tersebut sangat memu-

dahkannya dalam melakukan aktifitas. “Tempat tinggal saya kan cukup jauh, dekat bandara. Jadi, sepeda motor yang menjadi pilihan. “Kan bisa salip kendaraan kalau macet jalanan. Apalagi jam tujuh pagi saya sudah harus masuk ke kampus, jadi harus cepat,” ujar bungsu tiga saudara pasangan Hariyadi dan Nurhayati ini. Namun menurut Rike, walaupun sedikit buru-buru dalam berkendaraan, ia tetap memperhatikan ramburambu lalu lintas di jalan raya. Sehingga tetap memperhatikan keselamatan dalam berkendara. (iswahyudi)

MUARAENIM, SRIPO— Darto Wijaya Kusuma (19), warga Simpang Rantau Unji, Desa Rantau Unji, Kecamatan Karang Dalo, Kabupaten Pagar Alam, berhasil dibekuk. Namun resedivis ini terpaksa ditembak kaki kanan karena berupaya melarikan diri saat ditangkap di Bedeng 10, Kelurahan Pelitasari, Kecamatan Muaraenim, Jumat (8/3). Dari informasi yang dihimpun, penangkapan Darto yang dikenal licin ini, ketika sedang tidur di kontrakannya. Mendapatkan posisi tersangka, petugas langsung mengintai dan melakukan penyergapan. Namun ketika akan ditangkap, Darto berusaha untuk melarikan diri dari kejaran petugas, sehingga petugas terpaksa menembaknya dan mengenai kaki kanannya. Menurut pengakuan Darto di depan penyidik,

Polisi Jaga Kandang, Warga Resah

Sementara Komadan Brimob Polda Sumatera Selatan Kombes Polisi H Adeni Mohan Daeng Pabali saat mengunjungi Mapolsek Martapura mengaku siap memback up pengamanan di OKU Timur. Namun menurut dia, sebelum menerjunkan anggotanya, pihaknya harus meminta persetujuan pimpinan terlebih dahulu. “Tentunya langkah itu akan kita lakukan jika ada instruksi dari Kapolda Sumsel. Namun untuk saat ini kita akan mencatat dan melaporkan peristiwa-peristiwa yang ada kepada Kapolda,” ujarnya. Mohan mengaku akan dampingi anggota Polres dan Kodim setempat untuk menjaga wilayah OKU Timur. Kunjungan yang di-

lakukannya ke OKU Timur selain untuk melihat kondisi polsek, juga untuk mengetahui keluhan masyarakat secara langsung. Sementara Kabag Ops Polres OKU Timur, Kompol Sugeng Hariyadi ketika dikonfirmasi mengatakan, saat ini 2/3 anggota polisi masih disiagakan di Mapolres OKU Timur untuk mengantisipasi penyerangan seperti yang terjadi di Mapolres OKU dan Mapolsek MArtapura. Anggota kata dia, dipersenjatai dengan penyesuaian kondisi dan sarana prasarana yang ada di Mapolres. Sugeng mengaku belum bisa memastikan hingga kapan pengamanan tersebut akan diterus dilaksanakan. “Belum bisa dipastikan hingga kapan.

Namun yang jelas saat ini 2/3 anggota polisi diterjunkan untuk mengamankan polres,” ujarnya. Mengenai kerusakan saat penyerangan oleh oknum anggota TNI dan penjarahan oleh warga, Sugeng mengatakan, sebagian besar sarana dan prasarana di Mapolsek Martapura tidak bisa dimanfaatkan lagi. Sementara untuk pelayanan kepada masyarakat dialihkan ke Mapolres. “Pelayanan polsek lumpuh total. Semuanya rusak. Sedikitnya lima unit komputer, enam unit sepeda motor, satu unit mobil, dinding tahanan serta semua kaca dipecahkan. Selain itu, semua dokumen juga berantakan dan diperlukan waktu untuk mengumpulkannya kembali,” ujar Sugeng. (mg3)

Pernah Nabrak dan Ditabrak

dari halaman 20 seperti biasanya dari aparat kepolisian. Sementara anggota TNI semuanya masuk ke dalam markas. “Tidak tahu harus bagaimana kalau sudah seperti ini. Kemarin malam terdengar kabar bahwa ada perampokan tujuh sepeda motor oleh beberapa perampok. Perampokan itu terjadi ketika beberapa warga konvoi untuk pergi kondangan dan dicegat perampok menggunakan senjata api secara terangterangan,” jelas Gun.

15

bahwa ia baru satu kali melakukan penjambretan, meskipun sebelumnya pernah masuk penjara akibat kasus perkelahian. Dan uang hasil penjambretannya ia habiskan untuk berfoya-foya membeli minuman keras dan lain-lain. Kapolres Muaraenim, AKBP Mohammad Aris, melalui Kasat Reskrim AKP John Luis Letedera mengatakan, bahwa Darto ini merupakan satu dari komplotan penjambret yang sering meresahkan warga. Adapun daerah operasinya wilayah Tanjungenim dan Muaraenim. Komplotannya ada empat orang, dan sudah sering melakukan penjambretan. Saat ini petugas Polres Muaraenim sedang mengembangkan kasus ini dan mengejar sisa anggota komplotan lainnya. “Komplotan ini empat orang, namun kadang-kadang bisa ganti pasangan,” ujarnya. (ari)

Jambret Wanita Incar Siswa dari halaman 20 sama teman-temannya pun mencari keberadaa pelaku di depan sekolah. Ditunjukkan temannnya yang mengetahui rupa wajah pelaku. Naasnya, pelaku dapat ditemui tak jauh dari sekolah tersebut. “Aku dekati wanita itu dan dia lagi pegang ponsel aku. Terus aku bilang yuk itu ponsel aku, tapi ayuk itu terus kabur dengan pakai motor Mio,” ujar Dian. Didampingi teman-temannya ketika melapor ke petugas, Dian memberitahukan ciri-ciri pelaku dengan sangat terperinci dari segi fisik pelaku. “Orangnya

SRIPO/ARDANI

TAMPAK Darto Wijaya Kusuma (19) berhasil dibekuk. Namun resedivis ini terpaksa ditembak kaki kanan karena berupaya melarikan diri, di Bedeng 10, Kelurahan Pelitasari, Kecamatan Muaraenim, Jumat (8/3).

cewek semua dan masih muda. Satu pakai baju tidur dan satunya lagi pakai baju bebas. Aku tahu nomor plat motornya dan sudah dikasih tahu dengan polisi,” ujar Indri (13), teman Dian yang menjadi saksi. Kapolresta Palembang Kombes Pol sabaruddin Ginting melalui Kasat Res-

krim Kompol Djoko Julianto, membenarkan telah menerima laporan dari pelapor yang menjadi korban pencurian. “Pelapornya kini sudah dimintai keterangan dan selanjutnya laporan yang sudah diterima akan diselidiki lebih lanjut oleh petugas penyidik di lapangan. (mg19)

Mobil Dinas Hantam Dua Anak

tidak terselamatkan. Ketika dikonfirmasi ke Kapolres Muaraenim AKBP Mohammad Aris melalui Kasatlantas AKP Agung didampingi Kanitlantas Iptu Indrowono, membenarkan adanya kejadian tersebut, yang menyebabkan satu tewas. Saat ini korban dan penumpang menjalani perawatan di RSUD Muaraenim. (ari)

dari halaman 20 setelah menabrak pohon dan mobil terbalik. Melihat hal tersebut, orangtua korban dan kerabatnya langsung membawanya ke RSUD Muaraenim. Namun sayang satu nyawa korban


CRIME

16

SRIWIJAYA POST Sabtu, 9 Maret 2013

STORY

Polisi Jaga Kandang, Warga Resah ● Penjahat Beraksi Pasca Penyerangan Mapolres MARTAPURA, SRIPO–ksi kejahatan perampokan sepeda motor di Kabupaten OKU Timur mulai santer terdengar pasca penyerangan dan pengurusakan kantor Mapolsek, Martapura oleh sekelompok oknum anggota TNI yang di-

susul dengan penjarahan dan perusakan oleh warga, Kamis (8/3) lalu. Anggota polisi yang saat ini memfokuskan penjagaan di Mapolres OKU Timur untuk mengantisipasi penyerangan, membuat para penjahat leluasa untuk

SRIPO/EVAN HENDRA

beraksi dan melakukan tindak kejahatan dijalanan. Menurut Gun, warga Martapura, Jumat (8/3), pasca penyerangan yang membuat aparat kepolisian siaga memback up Mapolres OKU Timur dari serangan oknum anggota TNI, dimanfaatkan sejumlah penjahat untuk beraksi. “Inilah saatnya. Polisi semuanya fokus mengamankan polres. Jikapun ada patroli, itu tidak ada rutin. Kalau sudah seperti ini siapa yang akan bertanggungjawab. Masyarakat yang menjadi korban,” ungkap Gun. Menurutnya, masyarakat harus berhati-hati untuk beraktifitas terutama untuk keluar malam hari. Perampok tidak akan takut untuk beraksi karena tidak ada penjagaan dan patroli

KUNJUNGI MAPOLSEK – Komandan Brimob saat mengunjungi Mapolsek Martapura.

ke halaman 15

Jambret Wanita Incar Siswa PALEMBANG, SRIPO – Aksi jambret ternyata tak hanya dilakukan kaum Adam, tapi juga dilakukan para wanita. Mereka mengincar korban juga kaum ibu dan para pelajar. Terbukti Dian (13), siswa SMP, menjadi korban jambret yang pelakunya wanita. Dian dijambret di depan sekolahnya di SMP Negeri

15 Palembang, Jl Ahmad Yani Kec SU I, Jumat (8/3) pukul 10.30. Ketika itu Dian bersam teman-teman pulang sekolah. Tanpa disadari, tiba-tiba didekati dua wanita yang mengendara sepeda motor. Salah satu pelaku dengan cepat mengambil ponsel blackberry milik Dian yang ada saku bajunya. “Aku ta-

hu ponsel hilang, setelah ada kawan yang kasih tahu dan bilang ada cewek yang merogoh kantong aku. Waktu ponsel diambil, aku tidak tahu,” cerita korban ketika melapor kepada petugas SPKT Polresta Palembang. Mengetahui ponselnya diambil dua wanita, Dian ber ke halaman 15

Mobil Dinas Hantam Dua Anak

●1T ewas, 1 luka-luka Tewas, MUARAENIM, SRIPO— Diduga sopirnya mengantuk, mobil dinas (Mobdin) Nissan X Trail BG 2217 DZ, yang kemudikan Romi Aslam (30) dan didampingi Ibrahim (55), Asisten III Pemkab Muaraenim, menabrak dua anak perempuan, di jalan umum Desa Ulak Bandung, Kecamatan Ujanmas, Muaraenim, Kamis (7/3) sekitar pukul 17.00. Adapun korban yang tewas Rada Mayang Sari (8) menderita pendarahan di hidung, mulut, telinga dan luka robek di kepala, hingga meninggal di RSUD dr HM Rabain Muaraenim. Lalu Tiana (8) hanya mengalami sesak napas. Sedangkan sopir Romi Aslam mengalami luka robek di bibir dan Asisten III Pemkab Muaraenim Ibrahim mengalami luka memar di dada. Dari informasi di lapangan, mobil yang dikemudikan oleh Romi Aslam berjalan dari arah Palembang menuju ke Muaraenim dengan kecepatan cukup tinggi. Ketika di lokasi kejadian, diduga sopir mengantuk sehingga sopir

SRIPO/ARDANI

TAMPAK Mobdin Nissan X Trail BG 2217 DZ, yang disupiri oleh Romi Aslam (30) dan Ibrahim (55) Asisten III Pemkab Muaraenim, ringsek, Jumat (8/3).

tidak terkendali dan mobil berlari ke kiri jalan hingga ke bahu jalan dan masuk ke halaman rumah warga.

Kebetulan pada saat kejadian ada dua bocah perempuan yang sedang bermain, sehingga menabrak

kedua bocah tersebut. Dan kendaraan berhenti ke halaman 15




SABTU, 9 MARET 2013

HALAMAN 19

Tantan Menebar Ancaman PALEMBANG, SRIPO ČŹČą Ž•ŠÂ?’‘ȹ ÂŽÂ›ÂœÂ’Â‹Čą Š—Â?ž—Â?Ç°Čą

Š“Š—Â?Čą ž›“Š–Š—ȹ–Ž—Â?’—ȏ ÂœÂ?Â›ÂžÂ”ÂœÂ’Â”ÂŠÂ—ČąÂŠÂ—ÂŠÂ”ČąÂŠÂœÂžÂ‘Â—¢ÂŠČą ŠÂ?Š›ȹ–Ž ÂŠÂœÂ™ÂŠÂ?Š’ȹ™Ž›Â?ČŹ ÂŽÂ›ÂŠÂ”ÂŠÂ—ČąÂœÂ?›’”Ž›ȹ ›’ ħȹŠ¢ÂŠČą Ç°Čą Š—Â?Š—ǰȹ™ŠÂ?Šȹ•ŠÂ?Šȹ ¢ÂŠÂ—Â?ȹŠ”Š—ȹ‹Ž›•Š—Â?œž—Â?ČąÂ?Â’Čą Â?ŠÂ?Â’Â˜Â—Čą ÂŽÂ•Â˜Â›ÂŠČą ›’ ħȹŠ¢ÂŠČą

Š”Š‹Š›’—Â?Čą Š•Ž–‹Š—Â?Ç°Čą Š‹Â?žȹǝĹ&#x;ČŚĹ™ǟȹ™ž”ž•ȹŗĹ&#x;ÇŻĹ–Ĺ–Čą ǝ•’Â&#x;ÂŽČą ǟǯȹ Čƒ Â’ÂŠČąÂ–ÂŽÂ–Â’Â•Â’Â”Â’ČąÂ”ÂŽÂŒÂŽÂ™ÂŠČŹ Â?ÂŠÂ—Ç°ČąÄ™ČąÂœÂ’Â”ȹȹ”žŠÂ?ČąÂ?Š•Š–ȹ‹Ž›ȏ Â?žŽ•ȹÂ?Š—ȹ–Ž–’•’”’ȹ—Š•ž›’ȹ

–Ž—¢ÂŽÂ›ÂŠÂ—Â?ȹ¢ÂŠÂ—Â?ȹ‹ŠÂ?ÂžÂœÇ°Č„Čą ”ŠÂ?Šȹ Š“Š—Â?ČąÂžÂœÂŠÂ’ČąÂžÂ“Â’ÂŒÂ˜Â‹ÂŠČą •Š™Š—Â?Š—ȹÂ?Â’Čą Čą Š•Ž–ȏ ‹Š—Â?Ç°Čą ž–ŠÂ?ȹǝŞȌřǟȹ™ŠÂ?Â’ÇŻ

Š“Š—Â?ȹ–Ž—Â?Š”ž’ȹ pertandingan tandang ”Š•’ȹ’—’ȹÂ?ÂŽÂ›ÂŠÂœÂŠČąÂŒÂžÂ”ÂžÂ™ČąÂ‹ÂŽÂ›ÂŠÂ?Ç°Čą ”Š›Ž—Šȹ•Š ÂŠÂ—ȹ¢ÂŠÂ—Â?ȹŠ”Š—ȹ Â?’‘ŠÂ?Š™’ȹ–Ž›ž™Š”Š—ȹÂ?’–ȹ ”žŠÂ?ČąÂ?Š—ȹ™ž—¢ÂŠČąÂ™ÂŽÂ–Š’—ȹ ‹Ž›–Ž—Â?Š•ȹ™ŽÂ?Š›ž—Â?ÇŻČą Â’Â?Š”ȹ ‘Š—¢ÂŠČą Š—Â?ÂŠÂ—ČąÂœÂŠÂ“ÂŠȹ¢ÂŠÂ—Â?Čą –Ž—“ŠÂ?Â’ČąÂ™ÂžÂœÂŠÂ?ȹ™Ž›‘ŠÂ?’Š—ȹ žÂ?Š–ŠǰȹÂ?ÂŽÂ?Š™’ȹ™Ž–Š’—ȹ •Š’——¢ÂŠČąÂ–ž•Š’ȹÂ?Š›’ȹ ’•Â?Â˜Â—Ç°Čą

˜Â?Š¢ȹ‘’—Â?Â?Šȹ”Žȹ•’—’ȹÂ?Ž—ȏ Â?ÂŠÂ‘ČąÂœÂŽÂ™ÂŽÂ›Â?Â’Čą ˜—Š›¢Â˜ČąÂ?Š—ȹ Â™ÂŽÂ–ÂŠÂ’Â—ČąÂœÂŠ¢ÂŠÂ™ČąÂ•ÂŠÂ’——¢ÂŠČąÂ“žÂ?Šȹ ‹Ž›‹Š‘Š¢ÂŠČąÂ?Š—ȹÂ?Â’Â?ÂŠÂ”ČąÂ‹Â˜Â•ÂŽÂ‘Čą Â?’›Ž–Ž‘”Š—ǯ Čƒ Ž–Š’—ȹÂ?Ž™Š—ȹÂ?Š—ȹ œŠ¢ÂŠÂ™Čą ČąÂœÂŽÂ–ÂžÂŠÂ—¢ÂŠČą ‹ŠÂ?ÂžÂœÇŻČą Ž“Šž‘ȹ’—’ȹ Čą Â?ÂŽÂ?Š™ȹÂ?’–ȹ”žŠÂ?ČąÂ?Š—ȹ”’Â?Šȹ –Ž ÂŠÂœÂ™ÂŠÂ?Š’ȹ™Ž–Š’—ȹ¢ÂŠÂ—Â?Čą –Ž–™ž—¢ÂŠÂ’ȹ—Š•ž›’ȹÂ?Š—ȹ ”ŽŒŽ™ŠÂ?Š—ȹÂ?Š•Š–ȹ–Ž—¢ȏ Ž›Š—Â?ǯȄȹ•Š—“žÂ?—¢ÂŠ

Š“Š—Â?ȹ–Ž—Â?’—Â?Â›ÂžÂ”ÂœÂ’ČŹ ”Š—ȹ”Ž™ŠÂ?Šȹ™Ž–Š’—ȹ‹Ž•Šȏ ”Š—Â?—¢ÂŠČąÂŠÂ?Š›ȹÂ?Â’Â?Š”ȹ‘Š—¢ÂŠČą

‹Ž›‘ŠÂ?’ȏ‘ŠÂ?Â’ČąÂ?Ž›‘ŠÂ?Š™ȹ ™Š›Šȹ™Ž—¢ÂŽÂ›ÂŠÂ—Â?Ç°ČąÂ?Š™’ȹ“žÂ?Šȹ ‘’—Â?Â?Šȹ”Žȹ•’—’ȹ‹Ž•Š”Š—Â?ǯȹȹ ÂŽÂœÂ”Â’ČąÂ?Â’ČąÂ™Â˜ÂœÂ’ÂœÂ’ČąÂ‹ÂŽÂ”Ç°ČąÂ™ÂŽČŹ Â–ÂŠÂ’Â—ČąÂœÂŽÂ™ÂŽÂ›Â?Â’Čą ž™›’¢ÂŠÂ—Â?Â˜Čą Â™ÂžÂ—ČąÂœÂŽÂ“ÂŠÂžÂ‘ČąÂ’Â—Â’ČąÂ?’Š—Â?Â?Š™ȹ ™Ž–Š’—ȹ™Š•’—Â?ȹ‹Ž›‹Šȏ ‘Š¢ÂŠČąÂ“’”ŠȹÂ?’–ȹÂ?žŠ—ȹ›ž–Š‘ȹ –Ž—Â?Š™ŠÂ?Â”ÂŠÂ—ČąÂ”ÂŽÂœÂŽÂ–Â™ÂŠÂ?Š—ȹ Â‹Â˜Â•ÂŠČŹÂ‹Â˜Â•ÂŠČąÂ–ÂŠÂ?Â’ÇŻČąČƒ Š¢ÂŠČąÂ?Š‘žȹ ‹ŽÂ?ž•ȹÂ?Ž—Â?Š—ȹ”Ž–Š–™žŠ—ȹ

ž™›’¢ÂŠÂ—Â?˜ȹ¢ÂŠÂ—Â?ȹ–Š–™žȹ –Ž—Â?ÂŽÂ”ÂœÂŽÂ”ÂžÂœÂ’ČąÂ‹Â˜Â•ÂŠČąÂ–ÂŠÂ?Â’Čą Â?Ž—Â?Š—ȹÂ?Ž—Â?Š—Â?ÂŠÂ—ČąÂ”ÂŽÂ›ÂŠÂœÇ°Č„Čą ”ŠÂ?Šȹ™Ž•ŠÂ?Â’Â‘ČąÂŠÂœÂŠÂ•Čą Š—Â?ž—Â?Čą ’—’ Ž‹Ž•ž–—¢ÂŠÇ°ČąÂ™ÂŠÂœÂžÂ”Š—ȹ Šž—Â?Čą Š—Â?ž—Â?ȹǝ“ž•ž”Š—ȹ

Ž›œ’‹ǟȹÂ?’™Ž›”žŠÂ?ȹŗŞȹ™Žȏ –Š’—ȹÂ?Ž—Â?ÂŠÂ—ČąÂ–Â’Â—ÂžÂœČąÂœÂŠÂ?žȹ ™Ž–Š’—ȹŠ—Â?Š•Š—ȹ £ž–ŠÂ?Â˜Čą

Ž›–Š—ǰȹ¢ÂŠÂ—Â?ČąÂœÂŽÂ—Â?Š“ŠȹÂ?Â’Â?ČŹ ’—Â?Â?Š•ȹÂ?Â’Čą Š—Â?ž—Â?ȹ”Š›Ž—Šȹ ŒŽÂ?Ž›Šǯȹ Ž•Š’—ȹ £ž–ŠÂ?Â˜Ç°Čą ’£”¢ȹ ŠÂ?“Šǰȹ ÂŽÂŒÂŽÂ™Čą žȏ ™›’ŠÂ?—Šǰȹ ‹’Â?Šȹ ÂŽÂœÂœÂ’ČąÂ?Š—ȹ Â’Â?Â’Â?Čą Ž›–Š ÂŠÂ—ȹ“žÂ?ŠȹŠ”Š—ȹ Â?Â’Â?’—Â?Â?Š•ȹÂ?Â’Čą Š—Â?ž—Â? Čƒ Â’Â?ŠȹÂ?’—Â?Â?Š•ȹ–Ž–Šȏ Â?Š—Â?”Š—ȹÂ?Â’Â–ČąÂœÂŠÂ“ÂŠÇ°ČąÂ?Ž—Â?Š—ȹ –Ž—¢Â’Š™”Š—ȹÂ?Š”Â?’”ȹÂ?Š—ȹ ÂœÂ?›ŠÂ?ÂŽÂ?Â’ČąÂœÂŠÂ“ÂŠÇŻČą Š¢ÂŠČąÂ‘Š›Š™ȹ ”˜—œŽ—Â?Â›ÂŠÂœÂ’ČąÂ™ÂŽÂ–ÂŠÂ’Â—ČąÂ?Â’Â?Š”ȹ Â?ÂŽÂ›Â™ÂŽÂŒÂŠÂ‘ČąÂ?ž•žǰÂ?Š—ȹÂ?ÂŽÂ?Š™ȹ Â˜Â—ČąÄ™ČąÂ›ÂŽÇ°Č„ČąÂ”ÂŠÂ?Šȹ Š“Š—Â?ǯȹǝÂŒ Ĺ˜Çź

Diego Michiels Mulai Latihan

Š—�Š—

FOTO/ZAINI

Diego Michiels

JAKARTA, SRIPO Jelang pra Piala Asia 2015 melawan Arab Saudi, enam pemain Ć&#x; Ĺľ ŜĂĆ?Ĺ?ŽŜÄ‚ĹŻ /ŜĚŽŜÄžͲ sia sudah bergabung dalam pemusatan ĹŻÄ‚Ć&#x; ŚĂŜ ŜĂĆ?Ĺ?ŽŜÄ‚ĹŻ (pelatnas) di bawah pengelolaan Badan Tim Nasional. Enam pemain tersebut yaitu, Mario Abeikop (PSBS Biak), Husin J Rahaningmas (Persemalra Tual), Anggi A Yusuf (Persires Bali Devata), ZĂƉŚĂĞů DÄ‚Ĺ?Ć&#x; žŽÍ•

Oktovianus Maniani dan Diego Michiels. >Ä‚Ć&#x; ŚĂŜ Ĺ?ĹśĹ? ĹľÄžĆŒĆľĆ‰Ä‚ĹŹÄ‚Ĺś yang pertama bagi Diego Michiels, setelah kembali bebas usai žĞŜŊÄ‚ĹŻÄ‚ĹśĹ? ĹšƾŏƾžÄ‚Ĺś Ä‚ĹŹĹ?Ä?Ä‚Ćš Ć&#x; ŜĚĂŏ ƉĞŜĹ?ÄžͲ royokan yang dilakukannya kepada Mef Paripurna. Mereka žĞůĂŏƾŏÄ‚Ĺś ĹŻÄ‚Ć&#x; ŚĂŜ ÄšĹ? lapangan C, Komplek Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (8/3) sekitar pukul 08.30 t/ ͘ dÄžĆŒĹŻĹ?ŚĂƚ ƉĞůĂĆ&#x; Ĺš

Ć&#x; žŜÄ‚Ć? >ĆľĹ?Ć? DÄ‚ŜƾĞů Blanco ditemani oleh Ä‚Ć?Ĺ?Ć?ƚĞŜ ƉĞůĂĆ&#x; Ĺš Ć&#x; žŜÄ‚Ć?Í• Jorge Gregorio dan ƉĞůĂĆ&#x; Ĺš ÄŽ Ć?Ĺ?ĹŹÍ• DÄ‚ĆŒÄ?Ĺ˝Ć? Conena memimpin ĹŻÄ‚Ć&#x; ĹšÄ‚ĹśÍ˜ WÄ‚ĆŒÄ‚ ƉĞžĂĹ?Ĺś žĞůĂŏƾŏÄ‚Ĺś ĹŻÄ‚Ć&#x; ŚĂŜ ĆŒĹ?ĹśĹ?Ä‚Ĺś Ć?ÄžĆ‰ÄžĆŒĆ&#x; ƉĞͲ manasan, memainkan bola dari kaki ke kaki, Ć?ÄžĆŒĆšÄ‚ Ä?ÄžĆŒÄ?Ä‚Ĺ?Ä‚Ĺ? ĹŻÄ‚Ć&#x; ŚĂŜ lainnya. Pelatnas Timnas /ŜĚŽŜÄžĆ?Ĺ?Ä‚ Ĺ?ĹśĹ? ÄšĹ?ĆšƾŊƾŏÄ‚Ĺś untuk mempersiapkan Ć&#x; Ĺľ ŊĞůĂŜĹ? Ä?ÄžĆŒĹŻÄ‚Ĺ?Ä‚ melawan Arab Saudi

Nilmaizar tak Diterima Semen Padang

Diundi Khusus Tribun Barat ‹Š—Â?ȹŠÂ?Š›ȹ–Šžȹ–Ž—Â?žȏ ”ž—Â?ČąÂœÂŽÂŒÂŠÂ›ÂŠČąÂ•ÂŠÂ—Â?œž—Â?ČąÂ?’–ȹ ”Ž‹Š—Â?Â?ŠŠ——¢ÂŠÇŻČą Ă´Sepeda ini akan Â?’™Ž›Ž‹žÂ?Â”ÂŠÂ—ČąÂ”Â‘ÂžÂœÂžÂœČą ™Ž–‹Ž•’ȹÂ?’”ŽÂ?Čą ›’‹ž—ȹ Š›ŠÂ?Čą Â?ÂŠÂœÇ°ČąÂ?Š—ȹ‘ŠÂ?’Š‘—¢ÂŠČąÂŠÂ”Š—ȹ ”’Â?Šȹž—Â?’ȹ™ŠÂ?Šȹ“ŽÂ?Š‘ȹ Â’ÂœÂ?’›Š‘ŠÂ?ȹ‹Š‹Š”ȹ™Ž›Â?Š–ŠǰȄȹ ”ŠÂ?Šȹ Šœ¢Â’Â?ȹ”Ž™ŠÂ?Šȹ Â›Â’Â™Â˜Ç°Čą

ž–ŠÂ?ȹǝŞȌřǟǯ Ž‹’‘ȹ•Š—“žÂ?Čą ÂŽÂ?Â˜Čą –Ž—Â?ŠÂ?Š”Š—ǰȹ™’‘Š”—¢ÂŠČą “žÂ?Šȹ–Ž—Â?‘Š›Š™”Š—ȹ –Šœ¢ÂŠÂ›ÂŠÂ”ŠÂ?ȹ–ž•Š’ȹ‹Ž•Š“Š›ȹ –Ž—Â?‘Š›Â?Š’ȹ”•ž‹ȹ Ç°Čą Â?Ž—Â?ÂŠÂ—ČąÂŒÂŠÂ›ÂŠČąÂ–ÂŽÂ–Â‹ÂŽÂ•Â’ČąÂ?’”ŽÂ?Čą

akan bersaing dengan pemain-pemain belakang yang sering žĞŜŊÄ‚ÄšĹ? ĹŻÄ‚ĹśĹ?Ĺ?ĂŜĂŜ Ć&#x; žŜÄ‚Ć?Í• ÄšĹ? Ä‚ĹśĆšÄ‚ĆŒÄ‚ĹśÇ‡Ä‚ Hamka Hamzah, Riccardo Salampessy, Victor Igbonefo, dan ƾůŏĹ?Ň Ĺ? ^LJƾŏƾĆŒÍ˜ ,Ä‚ĹŻ tersebut ternyata Ć&#x; ĚĂŏ žĞžÄ?ƾĂƚ ZÄ‚Ͳ phael gentar. “Tidak ada yang berbeda dengan bergabungnya pemain-pemain ISL (Indonesia Super >ĞĂĹ?ƾĞͿ͕Í&#x; ĆšĆľĆšĆľĆŒĹśÇ‡Ä‚Í˜ (asa/tribunnews)

FOTO/IST

Penonton SFC Berpeluang dapat Sepeda Fixie PALEMBANG, SRIPO - Panitia tiket pertandinÂ?Š—ȹ ›’ ħȹŠ¢ÂŠČą ČąÂ&#x;ÂŽÂ›ÂœÂžÂœČą ÂŽÂ›ÂœÂ’Â‹Čą Š—Â?ž—Â?ȹ–Ž—¢Â’Š™ȏ ”Š—ȹÂ?Â˜Â˜Â›ČąÂ™Â›Â’ÂŁÂŽÇ°ČąÂœÂŠÂ?žȹ‹žŠ‘ȹ œŽ™ŽÂ?Šȹęȹ¥Â’Žȹ‹ŠÂ?Â’ČąÂ™ÂŽÂ—Â˜Â—Â?Â˜Â—Čą ¢ÂŠÂ—Â?ȹ‹Ž›ž—Â?ž—Â?ÇŻČą Š™’ȹ’—’ȹ ‘Š—¢ÂŠČąÂ‹ÂŽÂ›Â•ÂŠÂ”žȹ‹ŠÂ?Â’ČąÂ™ÂŽÂ—Â˜Â—ČŹ Â?Â˜Â—ČąÂ?Â’ČąÂ?›’‹ž—ȹ‹ŠÂ?’Š—ȹ‹Š›ŠÂ?ÇŻČą Panitia tiket pertand’—Â?Š—ȹ Ç°Čą Šœ¢Â’Â?Čą ›Â?Š—Â?Â’Čą –Ž—Â?ŠÂ?Š”Š—ǰȹ™’‘Š”—¢ÂŠČą œŽ—Â?Š“Šȹ–Ž—¢Â’ÂŠÂ™Â”ÂŠÂ—ČąÂœÂŠÂ?žȹ Â‹ÂžÂŠÂ‘ČąÂœÂŽÂ™ÂŽÂ?Šȹęȹ¥Â’ÂŽČąČƒ Â’Â?ÂžÂœČ„Čą ÂœÂ™ÂŽÂœÂ’ÂŠÂ•ČąÂŽÂ?Â’Â?Â’Â˜Â—ČąÂ–ÂŽÂ—ÂŠÂ›Â’Â”Čą –’—ŠÂ?ČąÂ–ÂŠÂœ¢ÂŠÂ›ÂŠÂ”ŠÂ?Čą ÂžÂ–ÂœÂŽÂ•Čą ”‘žœžœ—¢ÂŠČą ˜Â?Šȹ Š•Ž–ȏ

di Pra Piala Asia 2015 yang akan dilangsungkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, 23 Maret 2013. Sementara, pemain naturalisasi asal Belanda, Raphael DÄ‚Ĺ?Ć&#x; žŽÍ• žĞŜLJĂƚĂŏĂŜ siap bersaing dengan pemain yang lebih berpengalaman. “Aku yakin bisa bersaing. Meskipun belum dapat klub, Ć&#x; ĚĂŏ ĂĚĂ žĂĆ?ĂůĂŚ͕Í&#x; kata Raphael. Pada posisi bek, ia

Â›ÂŽÂœÂ–Â’ÇŻČą ŠœŠ•—¢ÂŠÇ°ČąÂœÂŽÂ•ÂŠÂ–Šȹ Â’Â—Â’ČąÂ–ÂŠÂœÂ’Â‘ČąÂ‹ÂŠÂ—¢ÂŠÂ”ČąÂ˜Â”Â—ÂžÂ–ČŹ Â˜Â”Â—ÂžÂ–ČąÂ?Ž›Â?Ž—Â?žȹ¢ÂŠÂ—Â?Čą Â‹ÂŽÂ•ÂžÂ–ČąÂœÂŠÂ?Š›ȹÂ?ÂŠÂ—ČąÂ–ÂŠÂœÂžÂ”Čą ”ŽȹÂ?Â›Â’Â‹ÂžÂ—ČąÂœÂ?ŠÂ?Â’Â˜Â—ČąÂ–ÂŽÂ•ÂŠÂ•ÂžÂ’Čą ÂŒÂŠÂ›ÂŠČŹÂŒÂŠÂ›ÂŠČąÂ’Â•ÂŽÂ?Š•ǯȹ ž•Š’ȹÂ?Š›’ȹ –Ž–Š—“ŠÂ?ȹ™ŠÂ?Š›ǰȹŠÂ?Šžȹ‹Š‘ȏ ”Š—ȹ¢ÂŠÂ—Â?ȹ•Ž‹’‘ȹ™Š›Š‘ȹ•ŠÂ?Â’Čą ŠÂ?ÂŠÂ•ÂŠÂ‘ČąÂ™ÂŽÂ–ÂŠÂ•ÂœÂžÂŠÂ—ČąÂ?’”ŽÂ?ÇŻ Čƒ Š•Š–ȹ•ŠÂ?ŠȹÂ?Š—Â?Š—Â?Čą Â?Ž›Š”‘’›ȹ–Ž–Š—Â?ȹž—Â?ž”ȹ Â™ÂŽÂ–ÂŠÂ•ÂœÂžÂŠÂ—ČąÂ?’”ŽÂ?ČąÂ’Â—Â’ČąÂœÂžÂ?Š‘ȹ ‹Ž›”ž›Š—Â?Ç°ČąÂ?ÂŠÂ—ČąÂ™ÂŽÂ—Â˜Â—Â?Â˜Â—Čą ’•ŽÂ?ÂŠÂ•ČąÂ™ÂžÂ—ČąÂœÂžÂ?Š‘ȹÂ?Â’Â?Š”ȹÂ?Ž›ȏ •Š•žȹ‹Š—¢ÂŠÂ”ȹ”Ž—Â?ŠÂ?Â’ČąÂ–ÂŠÂœÂ’Â‘Čą ŠÂ?ÂŠČąÂœÂŠÂ“ÂŠÇ°Č„ČąÂ?Ž›Š—Â?ČąÂ?’Šǯȹ Š›Ž—Šȹ’Â?žǰȹž—Â?ž”ȹ

–Ž—Â?‘’—Â?ÂŠÂ›Â’ČąÂ–ÂŠÂœÂžÂ”Â—¢ÂŠČą ™Ž—˜—Â?˜—ȹ¢ÂŠÂ—Â?ČąÂ?Â’Â?ÂŠÂ”ČąÂœÂŠÂ‘Čą ™ŠÂ?Šȹ™Ž›Â?Š—Â?’—Â?ÂŠÂ—ČąÂ‘Â˜Â–ÂŽČą ”Š•’ȹ’—’ǰȹ™Ž—Â?Š ÂŠÂœÂŠÂ—Čą Â?Š—ȹ™Ž—“ŠÂ?ŠŠ—ȹÂ?Â’ČąÂœÂŽÂ?’Š™ȹ ™’—Â?žȹÂ?Â›Â’Â‹ÂžÂ—ČąÂŠÂ”ÂŠÂ—ČąÂœÂŽÂ–ÂŠÂ”Â’Â—Čą Â?’™Ž›”ŽÂ?ŠÂ?ÇŻČą Ž—˜—Â?˜—ȹ¢ÂŠÂ—Â?Čą Â–ÂŠÂœÂžÂ”ČąÂ™ÂžÂ—ČąÂŠÂ”ÂŠÂ—ČąÂ?Â’Â™ÂŽÂ›Â’Â”ÂœÂŠČą œŠÂ?ÂžČąÂ™ÂŽÂ›ČąÂœÂŠÂ?žȹŠ™Š”Š‘ȹÂ?’”ŽÂ?ČŹ —¢ÂŠČąÂŠÂœÂ•Â’ȹŠÂ?ÂŠÂžČąÂ™ÂŠÂ•ÂœÂžÇŻ Čƒ Â’Â?Šȹ–Ž—¢ÂŠÂ›ÂŠÂ”Š—ȹ ŠÂ?ÂŠÂ›ČąÂ–ÂŠÂœ¢ÂŠÂ›ÂŠÂ”ŠÂ?ȹ•Ž‹’‘ȹ “Ž•’ȹ–Ž–‹Ž•’ȹÂ?’”ŽÂ?Ç°ČąÂ?Š—ȹ œŽ‹Š’”—¢ÂŠČąÂ•ÂŠÂ—Â?œž—Â?ȹ‹Ž•’ȹ Â?Â’ČąÂ•Â˜Â”ÂŽÂ?ČąÂ›ÂŽÂœÂ–Â’Ç°Č„ČąÂžÂ“ÂŠÂ›Â—¢ÂŠÇŻČą (cw2)

’•–Š’£Š› FOTO/IST

JAKARTA, SRIPO - Semen Padang membantah akan mengontrak Nilmaizar Ć?ÄžÄ?Ä‚Ĺ?Ä‚Ĺ? ƉĞůĂĆ&#x; Ĺš Ć&#x; Ĺľ Ä?ÄžĆŒŊƾůƾŏ Kabau Sirah. Hal itu ditegaskan Direktur PT Kabau Sirah Semen Padang, Erizal Anwar, saat dihubungi wartawan, Jumat (8/3). “Memang sempat ada Ç Ä‚Ä?ĂŜĂ Ć?ÄžĆ‰ÄžĆŒĆ&#x; Ĺ?ĆšĆľÍ˜ EÄ‚žƾŜ masalahnya, semua terganĆšƾŜĹ? ŏĞƉĂĚĂ ĹľÄ‚ĹśÄ‚ĹŠÄžĹľÄžĹśÍ˜ Saya bukan pengambil keputusan karena masih (ada ƉĞŊĂÄ?ĂƚͿ LJĂŜĹ? ĹŻÄžÄ?Ĺ?Ĺš Ć&#x; ĹśĹ?Ĺ?Ĺ?Í•Í&#x; tutur Erizal. Nilmaizar saat ini sedang mengganggur setelah diputus kontraknya secara sepihak oleh PSSI. Induk sepak Ä?ŽůÄ‚ ĆšÄžĆŒĆ&#x; ĹśĹ?Ĺ?Ĺ? ÄšĹ? /ŜĚŽŜÄžĆ?Ĺ?Ä‚ tersebut lebih memilih Luis Manuel Blanco, pembesut ArĹ?ĞŜĆ&#x; ŜĂ͕ ĹŹÄžĆ&#x; ĹľÄ?Ä‚ĹśĹ? ŜĂŏŚŽĚĂ dari Tanah Air. Dari spekulasi yang berkembang, Nilmaizar bakal kembali menangani Semen Padang. Tidak bisa dipungkiri Semen Padang-lah yang membesarkan nama EĹ?ůžĂĹ?ÇŒÄ‚ĆŒÍ˜ WĞůĂĆ&#x; Ĺš Ä‚Ć?Ä‚ĹŻ ^ƾžÄ‚ĆšͲ era Barat tersebut sempat

menangani Kabau Sirah pada musim 2010/11. Namun, Erizal menampik kemungkinan Semen Padang bakal kembali merekrut Nilmaizar dalam waktu dekat Ĺ?ĹśĹ?͘ WÄ‚Ć?ĂůŜLJĂ͕ Ć&#x; Ĺľ ĹŹÄžÄ?Ä‚ĹśĹ?Ĺ?Ä‚Ä‚Ĺś Sumbar itu telah memiliki ƉĞůĂĆ&#x; Ĺš LJĂŜĹ? Ä?ƾŏƾƉ Ä?ÄžĆŒĹŹĆľÄ‚ĹŻĹ?Ͳ tas, Jafri Sastra. Di tangan Jafri, Titus Bonai dan kawan-kawan untuk sementara bertakhta sebagai penguasa klasemen Indonesia Premier League (IPL) dan bahĹŹÄ‚Ĺś Ä?ÄžĆŒĹšÄ‚Ć?Ĺ?ĹŻ žĞŜĹ?ĂůĂŚŏĂŜ Ć&#x; Ĺľ Singapura, Warriors FC, 3-1 pada laga perdana penyisihan Grup E Piala AFC 2013, awal pekan ini.“Untuk sekarang, ŏĞĂĚĂĂŜ Ć&#x; ĚĂŏ žĞžƾŜĹ?ĹŹĹ?ŜŏÄ‚Ĺś karena kami sudah ada ƉĞůĂĆ&#x; Ĺš ĚĂŜ ĹŹÄ‚ĹľĹ? ĹŠĆľĹ?Ä‚ Ć?ĞĚĂŜĹ? Ĺ?ŏƾƚ ŏŽžĆ‰ÄžĆ&#x; Ć?Ĺ?Í•Í&#x; ƚĞĹ?Ä‚Ć? ĆŒĹ?ÇŒÄ‚ĹŻÍ˜ Nilmaizar disebut-sebut dimiŜĂĆ&#x; WÄžĆŒĆ?ÄžĹ?ĆŒÄžĆ? 'ĆŒÄžĆ?Ĺ?ĹŹ hĹśĹ?ƚĞĚ dan Persela Lamongan, dua klub yang berlaga di arena Indonesia Super League (ISL). Namun hingga saat ini, Nilmaizar belum mencapai kesepakatan dengan salah satu klub tersebut. (asa/tribunnews)


PALEMBANG

LES PRIVATE

MITSUBISHI

MOBIL DIJUAL

DISEWAKAN

Gemilang Private sjk’93,Dtg Krmh,MIPA,

New Lancer”88 Trwt,Rapi Sekali,Nego,

Taft GT’92 H.75Jt/Accent’97 Hrg 36Jt

Telah dibuka Gedung Serbaguna

B.Ing. Mlks,Tk,Sd,Smp,Sma, Pglmn.

Hub: 7016016

TRWT Nian,Hub:081278344796

GRAHA MASTURAH,Untuk Pernikahan,

AHLI SEDOT WC

RENTAL

Sedot Wc Mampet,Tngki Bsr,Bs Mlm

RENTAL DAFFA.Avanza,Xenia, Innova.

Hri.Hub:817743 / 081271780097 / 5820202

Hrian/Blanan.Hrg Murah.Hub: 0821-

RAJA MAMPET,Atasi Wc/Saluran air

OVER KREDIT

KOST

Jimny”82,4x4,AC,Pth,Pjk Baru,Hrg 49

Nissan Juke Tipe 1.5 CVT RX Thn’2012

Menerima Kost Putri,Lokasi Gg Jama-

Jt.Hubungi:0823-74431967

Wrn Merah,Terawat,Hubungi:0819-

Jama Plaju,Hub:081273798464 / 0878-

Tenda,Kursi,Catering,Pelaminan,dll.

58599003

97500075

Hub:0711-7018544 / 0711-410325

10132589B

TOYOTA

78757676/7770070 10130254B

Trsumbat Tnp dibongkar,Hub:8630571

Mobil Pengantin Mercy”07"08,1Jt(+

/ 081378053587

hiasan bunga),Hub:081377794999 10132045B

10131582B

CV.MULTI KARYA”VACUM”Tnk Besar,

AGHA RENT,Sewa Mbl Innova,

Harga Murah,Hub:0812-7873371 /

Triton,Xenia,dll.1Hr=24 Jam Mrh,Hub:

0711-7001119

081367646754 10132177B

10132566B

TNT Rent/Avanza,Xenia,Mlai 250an, Terios,Innova, APV,Fortuner, Hub: 0 8 1 3 - 7 3 7 0 4 9 9 4 / 0 7 11 - 7 7 8 5 5 11 /

Kuda GLS’99 Sisa 11x2,4Jt,Blk Dp 35Jt.

Kost,ac,non,p.luas.tlp.0711-311632

lengkap, AC,TP,remot Hrg 42 jt Hub.0711-

Hub:08127883978 / 089607780440

jl.Enggano 1 no.1 Puncak Sekuning plg

CV.DITA TEKNIK Jual & Rental Ac, Prbaikan & Perawatan Ac,Bergaransi Hub.

RENTAL KARTINI.Innova,APV,L200, Fortuner,Luxio,Hub:0711-710339/ 0711-719337/082184553356

081271711197

10132485B

SINAR TEKNIK.Service Ac,Kulkas,Mesin Cuci,Brgaransi,Hub:0711-710786 / 0813-

Truck Cold Dsl PS120 Th95,96,97,

Spt Baru,Tgn 1,H. 7,8 Jt Nego Hub.

Kost AL-SUTARI,Fasilitas Lengkap AC/

Catering Payung Mas,Hrg 16rb,Mrh &

Kond. Trwt,Bak Pendek Besi,Plat BG,

0812-7851592/7957991

Non AC,Samp.Griya Agung,Hub:0812-

Service Lkp,Bns eskrim,Hub: 0813-

78498889

67543912 / 0711-410094

73637885 10132118B

Dlm/Luar Kota,Bs dg Sopir,Hub: 10132586B

AC Milan Cuci,Perbaikan,Bongkar Pasang,AC,dll,Bergaransi,Hub:0812-

ANTARA

RENTAL.Avanza,Xenia,

Innova.Harian /Bulanan,Mulai 200rb.

74414447 10132403B

SERVICE ELEKTRONIK

10131868B

Yaris Type E,Manual 2009,BG,Ori, Me-

D’PARAGON Jaringan Kost Exclsv Fas

Amanah Catering,u/Rspsi,Aqiqah,

dium Silver,Hub:0711-7378632 (TP)

Mewah ala hotel 2 Lok Strtgs Mlai 150rb/

Ns Ktk, Tumpeng,Ns Mnyk,Eskrim,

hr-2Jt/bl.RSV:081328885511/0711-

Mnywkn Al Ctrg,dll.0711-7797055

Kjg Kapsul LGX Bensin”97 Pakai

KONVEKSI

Sendiri,Bdy Klg,Mls,Msn Bgs,Ori,AC Dbl

CV.MAILPRO:Trm Order ut Pilkada:

ITR,PS,PW,Pajak

Kaos(Mlai 6rb),Rompi(Mlai 30rb),

RUKO DIJUAL

Bendera- Jl.Srijaya Negara 195 Bkt

3Pt Plong 2,5Lt,LT442,LB480, SHM, IMB,

Tempat Hubungi 0711-7002052

Bsr.08127866540/7016245

Clntang Kntn,Rp5M, 0812-78257555/

Batu Bata Kwalitas Baik,Cetak Press 400

085208204555 TP

Terima Tmpt.Hub:0711-3264400/0711-

Pjg,Hub:0853-

67030405 / 0711-5869898

Ahli Spesialis Tv,Kulkas & M.Cuci Rusak. Hub:AYOUNG:8340105/081368839949 Lsg Dtg Prbaiki.Grnsi 10131567B

Ahli Spesialis Service,Tv,M.Cuci,Kulkas Rusak, Hub:APAU 7069694/0811781295

10132624B

LEVI RENT CAR,dg/Tnp Spr.Innova,

10132479B

Service TV Bergaransi,Segera Datang, Hub: AHOK 7010976 / 08127839272 10132569B

DOKTER KULKAS.Spsialis Prbaikan Klkas,dlm/Luar Negri/Grnsi,Hub:08127865778/4254662

10132811B

Remote,Hrg Nego,Hubungi:081210132814B

Hubungi:081377588601

Bln.081367793203

Istw,Pakjo 08122022972 BB.2346000E

Ahli Service Tv,M.Cuci,Kulkas Rusak, Hub:7059100/081368918732 (AGUAN) Lsg Dtg Perbaiki.Grnsi Ahli Service Kulkas Tertusuk & Kerusakan Lain,Hub:TEKNIK 90,9 Ilir.0711-367225 10132790B

94943408 10131964B

Kampus Bina Darma Blkg KFC,Hrg Nego. Hubungi: 08127855887 10132767B

RUMAH DIJUAL Lok Grn Akasia Maskrbt,T.42/115,Bs Krdt

LOWONGAN KERJA

80Jt. Timor’00 25Jt.Hyundai Accent’01

Dibthkn Kepala SLTA,Laki-Laki,

DAFFA Rent a car,Mywkn Minibus,Sedan

Trm SHM a/n pmbeli,Dp bs ccl 6x.Hp:

Berpengalaman,Pernah Wa.Kpl Sklh,

’9560Jt. Jimnyi Kodok’81 25Jt,Honda

Hub: YPU ANTARA,Jl.Sukabangun

Maestro’91 38Jt.PERKASAMOBILINDO

II,Telp:081368808432 / 419941

10131580B

Truck,PU,Dlm/Luar Kota.08127112002

Prshn Mknan Yg Brkmbang Bth Salesman LK/PR Usia Max 35th,Pend Min

/ 311259

SMA,082177702399 ABK/Ke Kpl Pesiar International.Slr

Innova,Avanza,Civic,Jazz,Freed,Triton,Ford

$700-$9000-$10.000-$30.000 Per Bln.

Rangers.5449000/08127172000

Peminat

Kirimkan

CV

Ke:

76453044/081271818686 10132183B

BENING PRODUCTION,Vdeo&Fto Kolase 10sheet,Hanya 2Jt,Cp:071110132684B

80019585/081958140504

Dbthkn Pramuniaga Toko,Pria/Wanita Awal 1Jt+Mes,siap dtmptkn dlm/lr

ily 4B2,Nego.Hub:081278190111 / 0815-

Kecewa.Hub:0711-357445 / 0812-

kota,Toko Aromatique,Jl.Wahid Hasim

32345888

7393788

Lr.Karya Bakti Kertapi 085763240659

Rumah Siap Huni Minimalis Jl.Mcn

BUNGA

Dbthkn Sgr KAPSTER PGLMN Ptng

Kumbang Lb/Lt:60/120,2Kt,2Km.Hub:

Diva Florist Sewa Papan Bunga & Jasa

Rambut u/Salon Muslimah,Fas:Gj

0812-71188920

Kurir Dlm Kota PLG.085266699060/

Pkok&Bgi hsl,Lok.Akt.66,B-LENI 0711-

78733355

8341161 B-DWI 081929236664 10132833B

Dbthkn krywan/ti Toko lulus SMA/SMK

DICARI

Lmran atr lgs ke Toko MUSI jl Srijaya

Dibeli Botol Aqua,Alfa,dan Sejenisnya.

negara No.222B

Hrg Rp.150,-/biji.Hub:081366561455

10131868B

10131820B

Dbtkn krywn di bid. marketing farmasi

DIJUAL CEPAT

dgn syarat mmlki roda 2 & SIM. Usia max 27 th.tamat min sma Pria/wanita.

Simpur, Jual Mtr Kaisar Roda 3,Nego.

brpnmpln mnrik. jika berminat antr lmrn

MOBIL DIJUAL CRV a/t’07 Hitam,BG,Jazz,iDsi Facelift B.Grand Livina XV’08 Hitam,BG.Avanza

elektronik Jl.siaran dkt terminal sako

G’08 Hitam,BG.Innova G Bsn’07 Hitam,B.Innova G Bsn’05 Htm,B.Innova G B Bensin’04 Silver B.Kijang Krista 0711-312150/ 0815-32830008

kenten 7078368 10132684B

Bth Teknisi AC Ruangn,Syrt: Jjr, Loyal, diutmkn u/prbaikn.0812-78116868, Fas:Gj,Ins,UM(Lr Kta dsdiakn Tp tgl) 10131899B

10132463B

Mitsubishi Kuda Bensin’02 Wrn Hitam,

64340467 / 082391433838

PELAMINAN

Mulus,AC,Hubungi:0813-67003838

10131795B

SEKAR MELATI.Menyewakan Pelaminan Lkp 3Jt,Catering 15rb Perporsi,Hub: 081373937166/8728280 10132468B

10132560B

Kuda GLS Dsl”00 Merah,Aki+Ban Bru, Mls,L kp,S.Pkai,Angs 1,5Jt,Dp Nego, 0812-78256888

10132471B

10132580B

WWW.RDVARSITEK.COM Terima Pek.

Jazz IDSi MT’05/Honda City IDSi AT’07,

Bangunan Interior & Eksterior. 0817-

Bs Kredit,Kond.Istimewa. Hub: 0812-25977788

10132453B

Dibthkn Karyawati u/di Warnet Abad 21,Llsn SMA,Antar Lgs/Jl.Kol.Atmo No.418/3/7361253 10132568B

Syrt:SLTA,Punya Motor,Antar Ke Perum

Kepala Marketing,Marketing Counter,

Met. Kjg LGX 1.8’99 Bensin.Panther LV’03

Hu bungi: 0711-7390123 / 0853-

Renov,Rmh/Villa/Ruko/Ktr,dll.Hub:

Pijat Urut Tradisional Pria/Wanita Lulur,

Biru.Kjg PU’04 Dsl Hitam.Jazz’06

68765405

0711-8637759

Khusus Pnggln.Call Mb Diana 0852-

VTech.Avanza G’11 Htm.Carry Futura

MEDDIA HERBAL:Insyaallah Sembuh

Tdp, Npwp,Sbu,Ska, Paspor,dll. 0812-

Semua Pnykt Berat(stadium 4)sdg,

25296001/082179990907

ringan & sehat,Hub: 081368850522/

Pengurusan:PT,CV,SITU,NPWP,SIUP,

0816-32362006/Pin 2A38FD93 10132765B

TDP, PKP,IUJK, SBU.Perum Griya Cipta

Massage Therapy,Reflexy dgn Tenaga

Permai Blok E 07,Jl.Pesantren Tl.Jambe

Pria & Wanita Profesional,Call ARY

Plg.0823-74227227

085366828110

L300 PU’11 Htm.Carry Futura 1.5’08 Htm.Kjg Krista’00 Dsl Silver.PantherNew Hi-Grade’99 Coklat Muda.KHARISMA MOTOR,Hubungi:0711-7920456 / 0711-7081761 Innova G’10 Silver.Avanza G’09 Hitam.

10131499B

Xenia Li’07 Hitam.Xenia Xi’05 Silver.

Jualan Tiket Pesawat Berkah Online,

Pijat Urut Tradisional & Lulur,Khusus

Swift GL’06 Hitam.LSX Bensin’03 Silver.

Pasar Km5,Kios No.3,Cek Harga 24

Panggilan,Hubungi:Mbak Liss 0812-

Kjg Grand’95 Abu2.Kjg Spr G’95

Jam,Tlp:0852-93336777

72176611

Door.081367742216

DAIHATSU

10132056B

10132600B

Komp.Puri Sejahtera 7 LT.98m²,LB.70m ,Pam,PLN,Sdh renovasi,Kalidoni. 082181845500 10132679B

RUMAH DIKONTRAKAN

Hub:7760051 10132674B

1,5Ton,Hrg 12Jt.Hub:0711-7368202 /

PLAFON,Jl.Mangkunegara

085357118775

No.II

(Samping Paramount School) Kenten. 10132715B

10131480B

Dijual Perlengkapan Butik + isinya, Harga 9 Jt Nego,Hubungi:0857-68800547 10132404B

Service,Marketing,Bgn Umum,Lmrn Antar Lsg Ke ION STORE,Jl.R.Soekamto No.86 D(Dkt Simpang Lampu Merah Sekip Ujung)Plg 10132740B

Bth Guru Tari & Lukis(Part Time) u/anak

TANAH DIJUAL Dijual Cepat,Tanah Utk Ruko/Kost Town House Ukrn 13,5x34.Dwikora Pinggir Jl.Raya,Hub:081278796999 TP. 10132340B

Jl.Sapta Marga Ex Gudang-Ex Bengkel Mobil.Lt.1500m/LB.6x33mx2Lt,Tembok

10132743B

3m Keliling,Hub:082183621621

Dibthkn Sls Variasi Yg Berpglmn di

10132676B

Djual Cpt H.Genio’92,BG,Msn Krg Hls,AC

Bdgnya, Sgr Hub:TOKO YONATA Vrs Mtr,

Jl.Tnh+Bkl Las Jl.Jepang Prum Raffle-

dg,PS,PW,VR,Dvd,Usb Pjk Pjg,55Jt

Jl.Cinde Welan No.888.Hub: 0896-

sia Km 8,Uk.22x12m,Akta Cmt,H.275Jt,

Nego.Hp:085226411975

85974144 / 316693

Hub: 081377777376

Canopy,dll,Murah,Berkualitas,Hub:

Grand Max Dp 20%.Hub:Yanto 0812-

Kuda Super Exeed Solar Th’2000 Biru

081271483713

77709397

Silver,Lkp,Ors,Cash/Credit.Hub:

LES PRIVATE

Hub: 08127109785

C.Lmrn diantr Lsg ke XING LONG

082185109297

Dealer Resmi DAIHATSU.Terios, Xenia,

10132535B

Posisi Hook,LT/LB.189/110,Hrg 475Jt,

DIJUAL

Tk/Sd.Bth Guru Tk,Bs Bhs Ing/

“SEMOGA SUKSES” Trm Psnn Tralis,Pgr

10132243B

10132559B

Jl.HBR Motik Aneka Jaya A/7 Indomie,

Brangkas Uk.Besar T:170,L:70,Berat:

73485657 / 081929477567

Canopy, Almunium Composiv,Roling

Liong

25-30Th,Mpunyai Kend.sndiri,Sim

Kredit,TT.Hub:0711-7901567 /081210132822B

650Jt

Nego.Hub:822395 / 081377743466 /

10132583B

Merah.Futura Pick up’05 Biru.Cash/ 10132584B

Bengkel Las Berlian Trm Trls,Pgr,

Internet,4KT,3KM,3AC,Hrg

Dbthkn Sgr:Salesman yg Brpglmn,Usia

Dbthkn Teknisi Software,Hardware,Adm

Avanza G’09 Hitam.Avanza G’05 Hitam.

BENGKEL LAS

188m ,Gas Alam,Pam/Air Sumur,Telp/

10132816B

10131574B

10132703B

10132516B

Perumahan Kenten Hill Blok 3 Kenten, 10132574B

KESEHATAN

J.Pengurusan pt,Cv,Yysan,Situ,Siup,

Unsri Hrga 230Jt Hub:0811-784262

Rmh Dikontrakan,Jl.Pemiri Komp.

Panther Grade”99,Hi-Sporty’97 Abu2

PU’09 Biru.Pth LS’00 Coklat Muda.Mits

10132232B

Bdg 2 Pnt Uk 4x10 Grsi,Shm,Blk Poltek

Kenten / 811855 Dibutuhkan Segera Kepala Stock,

10132201B

322351

Griya Damai Indah,Jl.Flamboyan F15

d’ACE.Spesialis Design & Bangun,Baru/

08935529

Ratu Km.5,Hubungi:082178395434 /

CV.WANGI MAS Mbthkn Motoris,

10132734B

538810 / 0711-3272856

10132093B

Rmh Baru,2Lt,T.104 di Pinggir Jl.Tlg

Blok B2 No.8 Km 8,5,Fas:LT.154m², LB. 10132743B

Dcri kenek & sopir unt toko kenten

Mls,Siap Pakai,H.80Jt Nego.Hub: 7939189

/ 322351

08883895594

’06, Silver,BG,Xenia,Xi Th’08 Htm,

Kuda Diesel Merah Th’2002 Bodi

& T.105 Tlg Ratu Km.5,082178395434

Rmh 2 Tingkat,Komp.Sukarami Indah

Nego.Hub:081273260560 10132693B

10131614B

T.36 Dkt Jl.Kol.H.Burlian Kel.Sukarame

ke jl.pendawa lemabang no.576 hp.

Belakang Indogrosir Kenten,Hrg

Maket,Brosur,Gmbr 3D,Hub:0857-

10131273B

10131522B

10132818B

ARCH Studio,Mnerima Jasa Pemb.

BIRO JASA

10132743B

Ahlinya Sumur Bor & Dijamin Anda Tidak

Dsl’00 Biru,BG.ARTHA MOBILINDO.

10132825B

Sumur,Grsi,Ac 089671027043 Type 54/144 Blk Istana Gubernur Fam-

ARSITEK

Mtr.Hub:082179912996

10131868B

Max 23th,Pnmpln Mnrik,Min SMA,Gj

10131748B

Rmh & Ruko,Desain Minimalis,H.2,5Jt/

7586171

SUMUR BOR

10132836B

Menerima Jasa Borongan Pembangunan

LT.150, PLN 1300,PAM,SHM TP 0821-

LT.225.4KT.1KP. 3WC,SHM,Telp,PAM, 10132817B

Tanah Dijual,Uk.19x19m² (SHM)

K.Jati,Spgbed, Plitur.ATENG: 0853-

Jl.Family 4 wayhitam strtegis T.60

0815-10317317

416794

10132563B

Trima Prbaikan Sofa,K.Tamu,K.Kntr,

Hub:08122025988 TP

D.Cabin,Vios,Civic,Freed,081271879999/

0819-58333884

SERVICE MEUBLE

3KT,2KM,PLN,Pam,Rp.175Jt Nego,

Kenten Hill K No.7(Hok)2LT.LB.210.

Dijual Cpt Rumah Type 36 di Soak

4220696 / 081367726825

Indah Blok O-2 No.3 Tlg Betutu Km.14,

allcrujob@gmail.com 081284545545 /

10131280B

Event,dll.Hub:0821-

10132828B

Aditya Rent a car.Innova,Avanza,L300,

SUKSES JAYA ABADI “Photovideo” Pernikahan

H-1/Indomi T.36,Hub:0711-7384797

10132841B 10132763B

ADIFAYU Trans Premium:Mnyewakan

10132656B

Rmh Sederhana di Km.8 Komp.Raflesia

Rmh Siap Huni,LT.108,LB.70 Sukajadi

10132695B

0711-7390448 / 0821-81529473

10132009B

VIDEO SHOOTING

081279090057

47Jt,Panther Lm’08 98Jt,Sidekick

10132477B

Murah.Hub:359859/7355379/0819-

081927760480

.Terano SGX 70Jt. Grand Max MB’08

10132091B

10132714B

Dijual/Disewa Ruko 3 Lt,Lokasi Dpn

Hubungi:081178265151

085325778505

Damai.

Komp,Jkt,Trng,Jl.Maysabara(Sekip)

CSA RENTAL.Avanza,Xenia,Livina.

KOMPUTER Service laptop(Baterai/Keyboard/Lcd)

10132661B

10132743B

10132475B 10132482B

5x14. Luas Tnh 7x16,Hub:0811-787259

APV SGX’08 110Jt.Kjg SGX’02 105Jt.

10132473B 10132116B

Ruko Blk Candi Motor,2Lt½ ,3Kamar

10132761B

Terios,Yaris,Honda,Kjg,Hrn/Bln.Hub:

10132659B

10132857B

Cpt “89 Jt Kijang LGX “97,BG,TV,DVD, Biru

10131758B

BATUBATA Kwalitas Baik, Antar Ke

0711-3023114

10132831B

10132824B

10132742B 10132834B

082180918007

ISUZU

dr Graha Utama Slincah B6&B7

KEHILANGAN 1 BPKB Kendaraan Suzuki ST 150

(a)150m² ,Jl.Purwo Mtmerah dkt psntrn Alfirdaus.085367144238

10132835B

Futura”04 Biru Met,Nopol:BG-1954 LQ, Noka:MHYESL4154J-555193, Nosin:

1800m/SHM/Pagar Keliling,Pinggir

10132819B

Bimbel & Privat ALFATTAH,Mipa& B.Inggris,

Panther “92 hitam,VR,BR,AC,pjk

Timor Th’2000 PS,PW,AC-L300 Th’02

SD&SMP,Jl.P.Kmerdekaan

bru,variasi 33 jt nego Hub.0815-

Angkot K.Pati,Siap Jln,Hub:0852-

G15A-IA-555193,No.BPKB: 8399551,

Jln,Km.14,Hrg 600rb/m,Hubungi:0711-

328590020/081367718853

73131333

BPKB An.Suparjiyo.

7079610

No.899,

Tlp:085380002907 / 08194823729 10132216B

10132822B

10132840B

10132561B

BATUBATA

10132771B

Tas,Distro, Bendera,dll.0812-73236032/

JUN KONVEKSI.Sblon,Kmeja,Jket,Brdr

78050888

10131679B

8016777 www.dparagon.com

10131785B

Trma Psn:Seragam,Kaos, Batik,Jkt,

Hubungi: 0813-68369085

Avnza,Xenia,Terios,H.City,Kjg,Hr/

DIVA RENT CAR.Innova,Avnz,Xenia,

Lsg Dtg prbaiki,Grnsi.

Panther Royal’97/98,Jual Cepat,

Dijual Mbl Karimun”07,Mls,Ex.Wanita,

Hub: 081344184395

10132218B

10132245B

Jimny Katana’91,Pajak Baru,AC,

08117108634

10131508B

10132684B

Hub:081369613888

10132719B

Avanza, Xenia,Kuda,Innova,Hrg Bersaing,

CATERING

Honda Revo Fit Th 2011 Aher,Orisinil,

10131183B

C7 Rent Car,Alphard,LC,Dbl Cabin,

Sudirman.Hubungi:0711-353418

MOBIL DIJUAL

10132666B 10132484B

10132455B

FAMILY KOST Harian/Bulanan. Jl. Jendral

MOTOR DIJUAL

10131868B

10132422B

10132495B

10132861B.

3277956

5309943

10132377B

10132707B

kijang super astra “89 shot.orisinil,

089627049857

SERVICE AC

Rapat, dll.Hubungi: 0711-5309942 /

SUZUKI

10132478B

10131857B

10132867B

10132865B

7005517

10132813B

10132743B

7072852 10131539B



22

SRIWIJAYA POST

Limass Sripo

Limassripo

@Limassripo

www.limassripo.com

LEMBARAN INSPIRASI MAHASISWA SUMATERA SELATAN

25

bantu pekerjaan seseorang and decrease time consuming atau menghemat waktu. Bahkan dalam kegiatan tertentu dapat menghilangkan stres. “kalo pas lagi di halaman belakang sambil teleponan biasanya yah sekalian nyabutin rumputrumput liar, itung-itung sambil bersihin halaman. Pernah juga yang paling sering sambil ngerjain tugas kuliah sekalian online, itung-itung ngilangin stres” ujar Didi Fini Eba salah satu mahasiswi Universitas Sriwijaya Indralaya. Salah satu mahasiswi FKIP Bahasa Inggris Universitas Sriwijaya (Unsri), Veni Engela mengatakan “multitasking bermanfaat banget, biasanya aku sih teleponan sambil sms-an, atau sambil nulis terus nyanyi yah itungitung menghemat waktulah, apa lagi bagi yang bisa fokus pasti hasilnya sama saja kalo dilakuin satu-satu," kata Veni. Di lain sisi kegiatan multitasking sendiri juga menimbulkan efek yang tidak bagus seperti Kegiatan Multitasking sambil berkendara. Di Amerika sangat dilarang karena bisa menyebabkan kecelakaan yang fatal. Seperti teleponan atau sms-an

sambil menyetir atau jalan kaki. Karena pada umumnya pekerjaan berkendara atau jalan seperti ini melibatkan visual secara total. “aku sih pernah, waktu sambil nunggu kawan sekalian sms-an sambil jalan, eh malah nabrak pohon. Malu banget!” ujar Veby Diani, salah satu pelaku multitasking. Benang Merah Melihat kecenderungan mahasiswa saat ini yang terbiasa dengan multitasking, M. Mifta Farid S.I.Kom M.I.Kom Dosen Ilmu Komunikasi STISIPOL Candradimuka menanggapi positif. Menurutnya, dengan adanya kegiatan multitasking yang dilakukan mahasiswa bisa menjadi indikator bahwa otak kanan dan otak kiri bisa berfungsi secara maksimal. “Bagus dong, multi tasking baik dilakukan itu artinya mahasiswa mampu mengatur waktunya lebih baik dengan berbagai aktivitas dalam satu waktu,” lanjut Farid. Lebih lanjut Farid menyarankan agar dalam melakoni multi kegiatan harus memiliki keterkaitan antara satu dengan yang lainya. “Saran saya, semua kegiatan yang dilakoni harus me-

miliki benang merahnya,” terang Farid. Senada dengan Farid, Adam mahasiswa Universitas Sriwijaya juga menanggapi positif. Menurutnya dengan melakukan kegiatan multitasking akan mempercepat pekerjaan dan menghemat waktu. “Lebih bagus, dengan multitasking pekerjaan lebih cepat selesai asal bisa memahami situasi dan kondisi. Ta-

Tergantung Momen

Perluas Pengalaman Irmayanti Mahasiswi Universitas Tridinanti MULTITASKING asal bisa bagi waktu dan fokus gak masalah karena itu kan juga bisa memperluas pengalaman dan juga penghasilan.(abi)

pi jangan melakukan multitasking yang bisa membahayakan seperti menelpon atau sms saat mengendarai kendaraan,” ujarnya. (mu2/ nbl/rto)

Bisa Jaga Waktu Wahyuni Okviana Sari Mahasiswi STIKES Mitra Adiguna BAGUS sih asal bisa jaga waktu, dan jangan sampai berantakan karena bisa ngerusak aktivitas lain. (abi)

Jurusan Psikologi

Tak Harus Jadi Psikiater....

FOTO-FOTO:IST

KULIAH di Fakultas Psikologi bukan berarti setelah tamat harus jadi psikolog atau psikiater yang bekerja di sebuah lembaga khusus. Namun bagi mereka yang menimba di fakultas ini bisa mengabdikan diri di berbagai tempat seperti perusahaan, PNS atau menjadi HRD di berbagai lembaga perusahaan atau swasta lainnya. UNIVERSITAS Bina Darma Fakultas Psikologi berdiri sejak 7 Juni 2002 pada pertama kali berdiri dihuni sebanyak 126 mahasiswa dan mahasiswi. Lulusan pertama kali tahun 2007, dari pertama buka hingga 2013 ini sudah sekitar 500an mahasiswa dan mahasiswi yang menimba ilmu di fakultas psikologi ini, Alumni dari fakultas ini sebanyak 191 yang sudah tersebar bekerja ada yang menjadi PNS, HRD di perusahaan swasta baik di bank maupun di industry lainnya. Fakultas Psikologi UBD yang berada di kawasan Ahmad yani Plaju Plembang ini juga menyediakan 2 kelas, yakni kelas pagi (Regular) dan kelas sore (karyawan), kelas sore ini sendiri kebanyakan diisi oleh pekerja/karyawan karena waktunya yang cocok dan fleksibel. Pantas saja kelas sore ini jumlah mahasiswanya tak kalah banyaknya dengan kelas pagi dari segi indeks prestasi juga tak kalah, bahkan terkadang kelas sore lah yang ipk nya cukup besar. Di Fakultas Psikologi juga menyediakan Biro Layanan Psikologi yang juga terbuka bagi umum maupun mahasiswa itu sendiri. Biro layanan ini sudah berdiri sejak lama seiring berjalannya fakultas. Fakultas Psikologi di Bina Darma ini bisa dikatakan yang terbaik di Sumsel, berdasarkan akreditasinya maupun kualitas alumni yang dihasilkan. Mengingat fakultas psikologi di kota Palembang ini masih sangat jarang.

n n n n n

IST

Para mahasiswa yang menjalankan pekerjaan dalam satu waktu, seperti telponan dan sekaligus mengerjakan tugas kuliah.

23

Kata Mereka

Asal Tahu Aturan HUMAN Multitasking atau bisa dibilang seseorang yang bisa melakukan pekerjaan ganda dalam satu waktu, biasanya lebih ke audio atau visual. Multitasking sebenarnya merupakan istilah untuk komputer dalam menjalankan dua program sekaligus, namun pada perkembangannya Multitasking juga istilah untuk orang yang mampu melakukan pekerjaan ganda. Tentunya apabila Multitasking ini benar-benar bisa dilakukan seseorang akan memberikan efek yang menguntungkan karena dapat menyelesaikan pekerjaan dalam satu waktu. Seperti pepatah mengatakan, “sambil menyelam minum air”. Pada kenyataannya banyak orang-orang kini yang secara tidak sengaja sebenarnya melakukan pekerjaan ganda dalam waktu yang bersamaan. Seperti sambil teleponan sekaligus SMS-an, ada juga yang sambil memasak sekalian SMSan. Multitasking sendiri secara tidak langsung mem-

SRIWIJAYA POST Sabtu, 9 Maret 2013

Multitasking Laput

email: limassripo@gmail.com

Sabtu, 9 Maret 2013

Adi Kurniawan Bima (Universitas Bina Darma) Agus Munir (Universitas Sriwijaya) M. Fadhil Dzulfikar (Universitas Sriwijaya) Dwi Riyanto (Poltekkes Palembang) Putri Saadatul Rashidah (Institut Agama Islam Negeri Raden Fatah)

IST

Dosen-dosen tetap fakultas psikologi UBD. Di fakultas ini ada 4 dosen tetap yaitu: Itryah, S.Psi,MA (Dekan Fak Psikologi UBD) Lahir di Palembang, 28 september 1980, S1 di Universitas Muhammadiyah Malang, S2 di UGM. Konsentrasi psikologi perkembangan manusia. Urfaa Fajarwati,S.Psi,M.Psi (Ketua Program Studi) Ibu cantik ini lahir di palembang 27 April 1983. Beliau menamatkan Pendidikan Psikologi S1 di Universitas Islam Bandung lalu di Universitas Islam Bandung pula Beliau menamatkan S2 nya di sana. Konsentrasi Ilmu beliau Adalah Psikologi Klinis, . Dwi Hurriyati,S.Psi,Msi (Kepala Lab dan Kepalapusat layanan Psikologi Bina Darma) Psikologi SDM adalah Konsentrasi dari ilmu beliau, Lahir di palembang 31 tahun silam tepatnya 10 Maret 1981, menamatkan S1 Psikologi di STIPSI ABDI NUSA palembang. Lalu S2 beliau lanjutkan di Universitas Padjadjaran Bandung. Rina Oktaviana, S.Psi MM Kelahiran Baturaja, 16 Oktober 1977 Tepatnya 35 tahun silam. Tepatnya di kota Yogjakarta Ibu Rina menyelesaikan S1 Psikologi di Universitas Ahmad Dahlan, Lalu beliau kembali melanjutkan Study S2 nya di Magister Manajemen Di universitas Binadarma. (abi)

n Joni Irwanto (Universitas Taman Siswa) n Arta Kusuma Ningtyas (Universitas Sriwijaya) n M. Noble Hidayatullah (Politeknik Negeri Sriwijaya) n Igun Bagus Saputra (Universitas Muhammadiyah) n Rahmaniar Agustin (STMIK MDP)

R

EMAJA cantik dan berparas semampai ini menganggap multitasking sebagai satu hal yang menyenangkan. Mengenai hal tersebut, remaja yang akrab disapa Zea ini juga menuturkan kemungkinan lain yang terjadi dari multitasking. “buat aku multitasking itu menyenangkan, tapi bisa juga merugikan bahkan mengorbankan salah satu pekerjaan kita. kalo kita sendiri nggak bisa menjalankannya dengan baik” ujar pecinta olahraga bowling ini. Saat ditanyai kru Limass pada selasa (5/3) lalu. Kendati demikian, Zea mengatakan multitasking mampu memberikan manfaat yang besar bagi dirinya. Zea menjadikan itu sebagai salah satu indikator prestasinya, “ karena itu kita bisa menghemat waktu sekaligus sebagai indikator sejauh mana diri kita mampu melakukan berbagai hal tersebut” tutur gadis kelahiran 21 tahun silam. Tercatat sebagai mahasiswi ekonomi manajemen yang juga bekerja di salah satu bank milik negara ini berkeyakinan bahwa, hasil pekerjaan dari multitasking tetap akan optimal. Karena menurutnya, semua hasil pekerjaannya kelak tetap bergantung dari kemampuan individu itu sendiri. (art)

Potret BIODATA Nama : Friets Zearetta Tempat Tanggal Lahir : Palembang, 01 Januari 1992 Alamat : jl. Ki Anwar Mangku Lr. Nasional RT 45 RW 16 no 62 Plaju Palembang Perguruan Tinggi : Universitas Tridinanti, Fakultas EkonomiManajemen Orang Tua Ayah : Marsum ( alm) Ibu : Mardiana Prestasi : 1. Putri Lingkungan Hidup - Putri Indonesia Sumsel 2010 2. Delegasi Indonesia “Konferensi Dunia Islam Dunia Melayu” di Malaka 2009 3. Juara Harapan 1 “Gadis Sumsel 2009” 4. Duta Wisata dan Budaya Kota Palembang 2008 5. Juara Harapan 3 “Gadis Palembang 2008”

Zea



SRIWIJAYA POST Sabtu, 9 Maret 2013

25


26

JSC

SRIWIJAYA POST Sabtu, 9 Maret 2013

SUPERSPORT

JAKABARING SPORT CITY

Banjir Bukan Halangan Baru Enam Negara

Salah satu atlet Australia Stef Puzka

FOTO:IST

HINGGA kini, terdapat enam negara yang memastikan diri ambil bagian pada event tersebut, Malaysia, Australia, Austria, Kuwait, Amerika Serikat dan Jepang. Kendati demikian jumlah peserta nanti perkirakan masih ada beberapa negara

Kejuaraan Dunia Triatlon 2013

lainnya yang akan melakukan ™Ž—Â?ŠĞȹŠ›Š—ȹ™ŠÂ?Šȹ”Ž“žŠ›ŠŠ—ȹ dunia yang sudah menjadi agenda International Triathlon Union (ITU) ini. Sekretaris Pelaksana, Densyah mengatakan, Seperti yang diketahui bahwa kejuaraan triatlon ini akan mempertandingkan lima nomor, yakni Kejuaraan Internasional Triathlon dan Duathlon yang diikuti atlet elite (peringkat dunia). “Kemudian, kejuaraan Triathlon antar perusahaan (Corporate Triathlon Championship), kejuaraan antar polisi dan tentara se-Asean (Police and Army Triathlon Asean), dan kejuaraan provinsi antar remaja (Kids Championship) usia 13 hingga 15 tahun. Dengan memperebutkan hadiah total uang tunai senilai 150.000 US Dolar,â€? ujarnya.(cw2)

PALEMBANG, SRIPOKendati lokasi pusat penyelenggaraan Kejuaraaan Dunia Triatlon 2013, 28-31 Maret, di Lapangan Menembak Jakabaring Sport City (JSC) banjir, tidak membuat pihak panitia khawatir sebab lokasi pusat bisa dialihkan ke Venue Ski Air yang tidak terendam air pasang. Ketua Pelaksana Kejuaraan, Ahmad Najib Jumat (8/3) mengungkapkan, sebenarnya sesuai arahan Gubernur Sumsel, Alex Noerdin, lokasi dari Kejuaraan Triatloan Dunia ini ditempatkan di halaman Venue Menembak. Hanya saja, kondisi terkahir lapangan menembak masih banjir dengan kedalaman mencapaik 60 cm maka

kemungkinan dipakai alternatif lain. “Bisa jadi lokasi yang Â?ħȹŠÂ?’”Š—ȹÂ?Ž›–ŠÂ?ŠȹžÂ?Š–Šȹ pelaksanaan di lokasi Venue Ski Air, karena kondisinya sudah cukup siap meski ada beberapa diperbaiki dan pembenahan untuk menyesuaikan standar kejuaraan,â€? katanya. Ditambahkannya, jika kalau bicara tempat yang paling strategis adalah di halaman parkir Venue Menembak. Selain luas, untuk penonton juga pemandangannya cukup bagus. Namun, kondisi cuaca tak menentu membuat pihaknya enggan berspekulasi. “Kita masih mengusahakan bisa dibuat dermaga di lapan-

gan menembak, kalau ketinggian air belum surut kemungkinan memakai Venue Ski Air,� ucapnya Sekretaris Pelaksana, Densyah menambahkan, pihaknya sekarang sedang berpacu dengan waktu untuk memperiapkan tempat pelaksanaan. Faktor cuaca yang tidak menentu juga menjadi pertimbangan pihaknya, untuk lebih mengalihkan pusat pelaksanaan di Venue Ski Air.�Lagipula Venue Ski Air ini juga sudah disetujui oleh Bapak Mark Sungkar selaku Direktur Pelaksana beberapa waktu lalu pada saat memantau lokasi, “ terangnya.(cw2)

Venue menembak Jakabaring yang akan dijadikan kejuaraan Dunia Triatlon 2013

Indonesia Dominasi Ganda Campuran ¡ All England 2013

JAKARTA, SRIPO-Empat dari delapan tempat di babak perempat ęȹ—Š•ȹÂ?Š—Â?ÂŠČąÂŒÂŠÂ–Â™ÂžÂ›ÂŠÂ—Čą ••ȹ England 2013 diamankan pemain-pemain Indonesia. Mereka adalah juara bertahan Tontowi Ahmad/ Liliyana Natsir, Markis Kido/Pia Zebadiah Bernadet, Fran Kurniawan/ Shendy Puspa Irawati, œŽ›Â?Šȹ ž‘Š––ŠÂ?Čą ħȹŠ•Ȍ Debby Susanto. Sementara empat

tempat lainnya diduduki dua pasangan China, Xu Chen/Ma Jin dan Zhang Nan/Zhao Yunlei, serta Sudket Prapakamol/Saralee Thoungthongkam (Thailand), dan Robert Mateusiak/Nadiezda Zieba (Polandia). ħȹŠ•Ȍ Ž‹‹¢ȹÂ?Š—ȹ ›Š—Ȍ Shendy akan menghadapi dua ganda campuran tangguh dari China yakni, Xu Chen/Ma Jin dan Zhang Nan/Zhao Yunlei. Kedua

pasangan ini merupakan peraih medali perak dan emas Olimpiade London 2012.â€?Kami akan main lepas, nothing to lose saja. Ž›Ž”Šȹ•Ž‹’‘ȹÂ?ħȹŠÂ?Â˜Â”ÂŠÂ—Ç°Č„Čą ujar Debby soal pertandingannya besok seperti dikutip badmintonindonesia. Sementara Fran/ Shendy sudah pernah sekali kalah dari Zhang/ Zhao di turnamen Denmark Open Superseries Premier 2012.â€?Pertemuan

%(5,.87 GDIWDU SHPDLQ ,QGRQHVLD GL EDEDN SHUHPSDW À QDO

Ganda Campuran

Tunggal ¡ Putra: Tommy Sugiarto (INA)-Tanongsak Saensomboonsuk (Q) (THA) ¡ Putri: Linda Wenifanetri (INA)-Tine Baun (7) (DEN) ¡ Putra: ,ÄžĹśÄšĆŒÄ‚ ^ÄžĆ&#x; Ä‚Ç Ä‚Ŝ͏DŽŚĂžžÄ‚Äš ĹšĆ?Ä‚Ĺś ͞ϴ͏/E ͿͲ,ŽŽŜ dĹšĹ?ĞŜ ,Ĺ˝Ç ÍŹdÄ‚Ĺś tĞĞ <Ĺ?ŽŜĹ? ÍžD ^Íż ¡ Putri: WĹ?Ä‚ ÄžÄ?Ä‚ÄšĹ?Ä‚Ĺš ÄžĆŒĹśÄ‚ÄšÄžĆšÍŹZĹ?ÇŒĹŹĹ? žĞůĹ?Ä‚ WĆŒÄ‚ÄšĹ?ƉƚĂ Íž/E ͿͲDÄ‚ :Ĺ?Ŝ͏dÄ‚ĹśĹ? :Ĺ?ŜŚƾĂ ͞ϹͿ͞ ,EÍż

Íź dŽŜĆšĹ˝Ç Ĺ? ŚžĂĚ͏>Ĺ?ĹŻĹ?LJĂŜĂ EÄ‚ĆšĆ?Ĺ?ĆŒ ͞ώ͏/E ͿͲ ZĹ˝Ä?ÄžĆŒĆš DĂƚĞƾĆ?Ĺ?Ä‚ĹŹÍŹEÄ‚ÄšĹ?ĞnjĚĂ Ĺ?ÄžÄ?Ä‚ ͞ϴ͏WK>Íż Íź DÄ‚ĆŒĹŹĹ?Ć? <Ĺ?ÄšŽ͏WĹ?Ä‚ ÄžÄ?Ä‚ÄšĹ?Ä‚Ĺš ÄžĆŒĹśÄ‚ÄšÄžĆš Íž/E Íż ^ƾĚŏĞƚ WĆŒÄ‚Ć‰Ä‚ĹŹÄ‚žŽů͏^Ä‚ĆŒÄ‚ĹŻÄžÄž dĹšŽƾŜĹ?ƚŚŽŜĹ?ĹŹÄ‚Ĺľ Ížd, Íż Íź DƾŚĂžžÄ‚Äš ZĹ?ĹŠÄ‚ĹŻÍŹ ÄžÄ?Ä?LJ ^ĆľĆ?ĂŜƚŽ ͞ϳ͏/E Íż Ç€Ć? yĆľ ŚĞŜ͏DÄ‚ :Ĺ?Ĺś ͞ϭ͏ ,EÍż &ĆŒÄ‚Ĺś <ĆľĆŒĹśĹ?Ä‚Ç Ä‚Ŝ͏^ŚĞŜĚLJ WĆľĆ?ƉĂ /ĆŒÄ‚Ç Ä‚Ć&#x; Íž/E Íż Ç€Ć? ŚĂŜĹ? EÄ‚Ŝ͏ ŚĂŽ zƾŜůÄžĹ? ͞Ϲ͏ ,EÍż

dŽŜĆšĹ˝Ç Ĺ? ŚžĂĚ͏>Ĺ?ĹŻĹ?LJĂŜĂ EÄ‚ĆšĆ?Ĺ?ĆŒ

FOTO:IST

Ganda

sebelumnya kami kalah, tetapi kami bisa mengimbangi permainan mereka dan skornya tipis. Saat itu, kami terlalu terburu-buru hingga kalah, semoga besok bisa menang,� ungkap Fran. (cw2/ndr/tribunnews)



SUPER SOCCER SABTU, 9 MARET 2013

MENSANA IN CORPORESANO

Marcelo Didenda Rp 76 Juta BEK Real Madrid, Marcelo, harus membayar denda 6.000 euro atau sekitar Rp 76 juta, karena mengendarai mobil dengan surat izin mengemudi (SIM) yang sudah kedaluwarsa. Demikian pernyataan pengadilan Madrid, Kamis (7/3). Pada 12 Februari lalu, Marcelo ŵĞŶŐĞŶĚĂƌĂŝ ŵŽďŝů ŵĞůĞǁĂƟ ũĂůĂŶ DͲϭϮ͘ ^ĂĂƚ ĚŝƚĂŶŐŬĂƉ ƉŽůŝƐŝ͕ ĚŝĂ ŚĂŶLJĂ ďŝƐĂ ŵĞŶƵŶͲ jukkan SIM yang sudah tak berlaku. (asa/kc)

Marcelo

HALAMAN 28

Cukup Lima Menit

NTER Milan belum mampu melepaskan bayang kelam dari sosok Gareth ǯȱ ȱ ȱ Ĵȱ ȱ cs bertandang ke White Hart Line, pada leg pertama babak 16 besar Liga Europa di Stadion White Hart Lane, London, Jumat (8/3) dini hari WIB, pemain asal Wales ini berperan dalam terciptanya dua dari tiga gol Tottenham Hotspurs. Laga baru berjalan lima menit, Gareth Bale sudah membuka keunggulan tuan rumah. ¢ ęȱȱ ȱ melambungkan bola dari sisi kanan pertahanan Inter. Gareth Bale unggul duel udara dan menanduk bola hingga menggetarkan gawang Samir Handanovic. Tekanan armada Andre Villas-Boas tak jua surut. Lima belas menit berselang, Samir Handanovic masih mampu mementahkan sepakan Jermain Defoe. Namun, aksi heroik

I

Handanovic tak ber ǯȱ ¢ ęȱȱ ȱ menyambar bola liar dan mencatatkan nama di papan skor. 2-0 un ȱ Ĵȱ ǯ Inter Milan baru mulai keluar dari tekanan pada 15 menit terakhir. Antonio Cassano melepas umpan terobosan yang cukup deras dan Ricky Alvarez lolos ȱ ȱ ěȱ ǯȱ Nama terakhir tinggal berhadapan satu lawan satu dengan penjaga gawang Brad Friedl. Sayang, tembakan kaki kirinya masih melebar tipis di sisi gawang. Alvarez kembali melancarkan percobaan dari luar kotak penalti. Bola sempat membentur pemain belakang The Spurs dan hanya berbuah sepak pojok untuk Inter. Skor 2-0 terpampang saat turun minum. Andrea Stramaccioni coba mengubah komposisi skuad pada babak kedua. Guna menambah variasi serangan, Rodrigo Palacio masuk menggantikan Juan Jesus. Paradoks, Inter justru kian terbenam.

Lagi-lagi, Gareth Bale berperan dalam terciptanya gol ketiga tuan rumah. Setelah sepak pojok Bale, Jan Vertonghen mengubah arah bola dengan kepalanya dan tak mampu dihalau oleh Handanovic. Seiring keunggulan tiga gol, tim London Utara mereduksi intensitas secara perlahan. Ironis, Inter masih kalah agresivitas di sektor tengah. Tak ayal, Cassano dan Palacio lebih banyak terisolasi di daerah pertahanan The Spurs. Alhasil, tiada gol tambahan hingga wasit meniupkan peluit panjang. Stramaccioni lantas pulang dengan pekerjaan rumah menumpuk. I Nerazzurri harus mencetak empat gol pada leg kedua, Kamis (14/3), untuk melaju ke ȱ ȱęȱ ȱ Europa League. Kegemilangan Bale juga bagaikan sebuah deja vu. Pada dua laga kontra Inter di fase grup Liga Champions 2010 lalu, Bale juga mencatat tiga gol dan dua assist. (asa/ kc/tribunnews)

FOTO/APF

Bayern tak Mau Kebobolan

Lindaweni Capai Target JAKARTA, SRIPO - Pebulutangkis tunggal putri Indonesia, Lindaweni Fanetri mampu mencapai target yang ditetapkan Pengurus Besar Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PB PBSI) yaitu tembus ȱ ęȱ ȱ turnamen All England 2013. Lindaeni yang pada pertandingan pertamanya mampu mengalahkan pemain peringkat tiga dunia asal China, Wang Yihan, 21-12, 21-19 selanjutnya bisa

menangani permainan pemain peringkat 11 dunia asal Thailand, Prontip Buranaprasertsuk 21-14, 21-10. “Lindaweni memang ditargetkan masuk babak perempat ęȱ ǯȱ ȱ ȱ ȱ mengalahkan lawan beratnya, Wang Yihan di awal pertandingan. Selanjutnya lawan

yang dihadapi tidak sesulit lawan pertamanya dan mudah-mudahan Lindaweni bisa terus tenang dan percaya diri menghadapi pertandingan selanjutnya,” ujar pelatih tunggal putri Pelatnas Cipayung, Sarwendah kepada Warta Kota, Jumat (8/3). Sementara itu, Tommy Sugiarto menjadi satu-satunya pemain Indonesia yang melangkah ke babak ęȱ ȱ Ȭ men All England 2013. Sony Dwi Kuncoro mengundurkan diri lantaran cedera. Tommy Sugiarto

yang peringkatnya baru saja naik menjadi peringkat 23 dunia maju ke babak ȱęȱ ȱ ȱ menyingkirkan pemain Taiwan, Tien Chen Chou 21-12, 21-8. Putra dari pebulutangkis legendaris Indonesia Icuk Sugiarto itu akan memperebutkan satu tempat di ȱ ęȱ ȱ Ȭ hadapi pemain asal Thailand yang lolos ȱ ȱ ęȱ ǰȱ TonangsakSaensomboonsuk, Jumat (8/3) petang waktu Birmingham Inggris. Terakhir Tommy pernah mengalahkan

pemain 37 dunia asal Thailand tersebut di turnamen Taiwan Open 2013. Jika mampu menangani permainan Tonangsak, kemungkinan Tommy bakal berhadapan dengan pemain nomor satu dunia asal Malaysia, Lee Chong Wei yang ȱ ȱ ęȱ ȱ akan berhadapan dengan pemain peringkat delapan dunia dari Vietnam, Tien Minh Nguyen. (asa/kc/tribunnews)

MUENCHEN, SRIPO Penyerang Bayern Muenchen, Mario Mandzukic, tidak ingin meremehkan Arsenal pada pertandingan kedua babak 16 besar Liga Champions di Allianz Arena, Rabu (13/3). Menurutnya, Bayern harus tampil konsisten seperti di leg pertama jika ingin lolos ke ȱ ȱęȱ ǯ Bayern sukses menekuk Arsenal 3-1 dalam pertandingan pertama di Stadion Emirates, Februari lalu. Dengan begitu, peluang ke babak selanjutnya buat Mandzukic dan kawankawan terbuka lebar asal tidak kalah dengan selisih gol lebih dari dua. “Banyak orang berpikir kami telah berada di babak berikutnya, tetapi apa pun bisa terjadi dalam sepak bola. Asalkan kami bermain seperti di London, maka kami tidak perlu khawatir. Namun, jika kami kebobolan lebih dulu, akan sangat berbahaya,” ujar Mandzukic.

Mandzukic mencetak satu gol pada pertemuan pertama saat melawan The Gunners. Penyerang asal Krosia ini pun mengaku senang bisa berkontribusi bagi Bayern di Liga Champions. “Jelas, aku sangat senang dengan gol itu karena itu salah satu (gol) yang aneh. Media yang mengatakan aku tidak kurang mencetak gol pada Liga Champions, tetapi aku tidak pernah membiarkan hal itu. Satusatunya yang terpenting saat ini adalah menang,” kata Mandzukic. (asa/kc)

Leg 1 Fase 16 Besar Liga Europa: Lindaweni Fanetri FOTO/IST

Anzhi Makhachkala Steaua Bucurest ^ƚƵƩ ŐĂƌƚ Viktoria Plzen Basel ĞŶĮ ĐĂ Levante dŽƩ ĞŶŚĂŵ

0-0 1-0 0-2 0-1 2-0 1-0 0-0 3-0

Newcastle Chelsea Lazio Fenerbahce Zenit St. Petersburg Bordeaux Rubin Kazan Inter Milan

Mario Mandzukic

FOTO/APF

Chelsea Terkapar di Markas Steaua

FOTO/APF

Raul Rusescu

BUCAREST, SRIPO Chelsea menelan kekalahan 0-1 dari tuan rumah Steaua Bucarest pada leg pertama babak 16 besar Liga Europa di Stadion National Arena, Bucarest, Jumat (8/3) dini hari WIB. Gol semata wayang Steaua diciptakan Raul Rusescu dari titik putih pada babak pertama. Bermain di depan pendukung Steaua, Chelsea memulai laga dengan hati-hati. Malahan, Steaua mampu mengge-

brak dengan permainan berani tanpa takut menghadapi nama besar The Blues. Setengah jam laga berjalan, permainan lebih banyak berkutat di lini tengah. Kreativitas Oscar dan Eden Hazard sebagai pengatur serangan Chelsea mampu dimatikan dengan baik oleh Alexandru Bourceanu dan Mihai Doru Pintilii. Memasuki menit ke-34, Steaua mampu memberi kejutan untuk juara Liga Champions musim lalu

itu. Dari sebuah umpan silang, bek Chelsea, Ryan Bertrand, menarik Rusescu yang tinggal menyundul bola ke gawang Petr Cech. Tanpa ampun, wasit Sergei Karasev menunjuk titik putih untuk Steaua dan menghadiahi Bertrand kartu kuning. Rusescu, yang menjadi algojo, sukses menjalankan tugasnya dengan sempurna, meski arah tembakannya sempat dibaca Cech.Keunggulan 1-0 Steaua pada

babak pertama membuat Chelsea semakin terburu-buru membangun serangan usai jeda. Pelatih Rafael Benitez pun memasukkan pemain andalan Chelsea musim ini, Juan Mata, untuk menggantikan Yossi Benayoun yang tampil biasa saja. Masuknya Mata sedikit menambah daya gedor Chelsea. Pada menit ke-74, Chelsea berpeluang menyamakan skor lewat sepakan

keras Hazard. Namun, bola tendangan mantan pemain Lille itu masih melambung tipis di atas mistar Steaua. Upaya Chelsea untuk mencetak gol gagal terwujud. Steaua membungkus kemenangan 1-0 pada pertemuan pertama ini. Sebuah modal bagus didapat Steaua yang pada leg kedua harus gantian tandang ke markas Chelsea di Stadion Stamford Bridge. (asa/kc)

foto/apf


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.