Surya Edisi 21 Oktober 2011

Page 1

Kangen Istri, Buron Teroris Diringkus... Baca halaman 19 Harga Langganan: Rp 29.000 / bulan

Rp 1.000

Akibat Salah Baca

Berlangganan/ Pengaduan/Sirkulasi: (031) 8479 555

JUMAT, 21 OKTOBER 2011

NO. 322 TAHUN XXV, TERBIT 20 HALAMAN

KORAN REGIONAL NO. 1 DI JAWA TIMUR ALAMAT REDAKSI/IKLAN: JL. RUNGKUT INDUSTRI III NO. 68 & 70 SIER SURABAYA

JA GA T

an eh -a ne h

•TELEPON (031) 8419000 •www.surya.co.id

Selop pesanan Bob Boddingham dari Essex Inggris salah bikin. Sebenarnya, Bob memesan ukuran 14,50, tetapi yang terkirim ukuran 1.450 karena pabriknya tidak membaca tanda koma. Aneh, padahal selop kanan yang dipesan ukuran 13 sesuai. ■ dm/sas

Bojonegoro 44 C, Suhu Makkah Kalah 0

44 40 32 0C

BOJONEGORO

0C

MAKKAH

0C

SURABAYA

Dibekuk di Selokan, Khadafi Terbunuh ► Tertembak di Kepala dan Kaki SIRTE-SURYA Dua bulan setelah terguling dari kekuasaannya, mantan pemimpin Libya, Moammar Khadafi dilaporkan tewas setelah tertangkap di kota kelahirannya, Sirte, Kamis (20/10). Khadafi dikabarkan tewas, mengutip pernyataan pejabat Dewan Transisi Nasional (NTC) akibat luka-luka parah yang dideritanya setelah ditangkap pasukan gabungan NTC dan NATO. Ia ■ KE HALAMAN 11

DIPASTIKAN TEWAS - Foto file menunjukkan pemimpin Libya Moammar Khadafi memanjatkan doa. Foto kiri: Jenazah Khadafi dan selokan tempat Khadafi dibekuk.

ap/abdel meguid al-fergany

ant/ist/surya/zaq

► Lampaui Panas Makkah ► Banyak Warga Tak Pakai Baju BOJONEGORO - SURYA BOLEH percaya boleh tidak, suhu udara di Kota Bojonegoro, Kamis (20/10), mencapai 43,8 derajat Celsius. Ini melampaui suhu udara di Makkah, Arab Saudi, yang kemarin hanya 40 derajat Celsius. Hasil pengukuran yang dilakukan petugas Bagian Lingkungan Hidup Pemkab Bojonegoro menunjukkan bahwa suhu udara di tempat terbuka pada pukul 12.00 WIB kemarin mencapai 110,1 derajat Fahrenheit atau 43,8 derajat Celsius. Demikian pula di tempat te-

MOBIL RP 50 JUTAAN MASUK SURABAYA

Duel Mobnas vs Mobkas

duh, yakni di bawah pohon di lingkungan kantor pemkab, menunjukkan 102,7 derajat Fahrenheit atau 39,2 derajat Celsius. Udara panas menyengat ini membuat warga merasa gerah. ■ KE HALAMAN 11

BMKG Juanda: Itu Tak Masuk Akal

S

UHU udara akhir-akhir ini memang sangat terasa menyengat. Bojonegoro menjadi salah satu daerah terpanas. Bahkan, Surabaya serta daerah pantai utara (pantura) lainnya akan merasakan hal serupa hingga November 2011. Kasi Observasi dan Informasi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Maritim Perak Surabaya, Muhammad Effendi, menyatakan bahwa saat ini suhu udara memang cenderung panas. Bahkan, bisa dikatakan lebih panas ketimbang sebelumnya. Kondisi akan makin panas dirasakan hingga November ■ KE HALAMAN 11

surya/habibur rohman

MOBIL TAWON - Salah satu varian 'Tawon' dengan fungsi serbaguna produksi Rangkasbitung, Banten yang dipamerkan di Grand City Surabaya, Kamis (20/10).

SURABAYA - SURYA Mobil nasional (mobnas) merek ‘Tawon’ tampaknya sudah ‘percaya diri’ untuk bertarung dengan mobilmobil bermerk. Setelah cukup lama ditunggu, mobil keluaran PT Super Gasindo Jaya yang berlokasi di Rangkasbitung, Banten, itu mulai membuka penjualan. Dan, Surabaya menjadi kota pertama yang dipilih untuk menggaet konsumen. Selain karena menjadi tujuan akhir dalam uji coba ketangguhan Tawon pekan lalu, kota ini dipilih karena memiliki moda transportasi angkutan serbaguna (angguna). Mereka, para pemilik angkutan inilah yang akan menjadi bidikan pertama. Ketua Bidang Pemasaran dan Komunikasi Asosiasi Industri Automotive Nusantara (Asia Nusa) selaku ■ KE HALAMAN 11

Kisah-Kisah Lain tentang Bocah Hiperaktif (2-Habis)

Mereka pun Kini Bisa Otak-atik Komputer Anak-anak hiperaktif tidak harus bernasib sama dengan Adi Saputra (10), bocah asal Pasuruan atau Muhammad Ilham (5) dari Malang yang setiap hari menghabiskan waktu dengan kaki dirantai. Seperti yang terlihat di kompleks Sekolah Galuh Handayani di Jl Manyar Sambongan, Surabaya , anak-anak hiperaktif pun bisa hidup mandiri.

SRI HANDI LESTARI SURABAYA

S

UASANA sekolah Galuh Handayani terlihat riuh dengan teriakan khas anak-anak. Mereka menendang bola sepak, memasukkan bola basket ke keranjang ataupun sekadar berlarian. Sekilas tidak tampak bahwa mereka adalah anak-anak berkebutuhan khusus. Begitu juga saat di dalam kelas, anak-anak itu duduk

tenang mengikuti pelajaran. Ada sih yang tiba-tiba berdiri dan berusaha keluar dari kelas, tetapi setelah dihampiri guru pendamping, mereka pun kembali duduk. “Itulah kondisi anak-anak kami. Mereka memang memiliki hal khusus yang perlu ditata. Bukan malah dikebiri,” kata Sri Sedyaningrum, Ketua Yayasan Sekolah Galuh Handayani. ■ KE HALAMAN 11

Belajar Nyetir, Tabrak Istri hingga Tewas TULUNGAGUNG - SURYA Suroso (38) yang baru belajar menyetir mobil berniat memasukkan mobil ke dalam garasi di rumahnya, di Desa Moyoketen, Kecamatan Boyolangu, Tulungagung. Apes, berniat menginjak rem, namun malah menabrak tembok hingga ambruk dan menimpa istrinya, Katmiatin (53) hingga tewas, Rabu (19/10) sekitar pukul 21.30 WIB. ■ KE HALAMAN 11

surya/david yohanes

SALAH INJAK - Polisi memeriksa lokasi robohnya tembok yang ditabrak mobil Suroso.

Uang Rp 180 Juta di TSI II Digarong PASURUAN - SURYA Taman Safari Indonesia (TSI) II Prigen, salah satu lembaga konservasi terbaik di Asia Tenggara, menjadi korban pencurian. Uang sebesar Rp 180 juta dalam brankas digondol orang, Kamis (20/10) dini hari. Pencurian itu baru diketahui pada Kamis menjelang subuh, ketika para karyawan hendak masuk ke Kantor TSI II. Dalam pencurian itu, selain uang tunai, turut hilang sejumlah suvenir dan lukisan yang dipajang di ruang yang menjadi sasaran maling itu. Mengutip keterangan manajer marketing TSI II, Laksita Utama, pintu utama front office (FO) ■ KE HALAMAN 11


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.