surya.co.id ALAMAT REDAKSI/IKLAN: JL. RUNGKUT INDUSTRI III NO. 68 & 70 SIER SURABAYA TELEPON (031) 8419000 www.surya.co.id
EDISI PAGI NO. 1 TAHUN XXV
•
•
KAMIS, 1 MARET 2012
TERBIT 2 HALAMAN
Award Chris John
■ Memegang Gelar Terlama
■ Penghargaan Tahunan WBA JAKARTA, surya - Petinju dunia asal Indonesia, Chris John yang dijuluki The Dragon, Rabu (29/2) mendapat penghargaan dari Asosiasi Tinju Dunia (WBA). Pemegang gelar Super Champion kelas bulu WBA, Chris John bakal menerima penghargaan dari WBA sebagai petinju yang memegang gelar juara dunia terlama. “Saya bersama istri saya, Anna Maria Megawati, bertolak ke Panama,” kata petinju dengan rekor bertarung 46 kali menang (22 di antaranya dengan KO) dan dua kali seri. Ia mengatakan, istilah penghargaan tersebut adalah “Nominated for Fighter of The Year and Decade and They Give Special Award for Champion with The Longest Reign”. Sebagaimana dirilis WBA, Yohannes Christian John, demikian nama lengkap putra kedua dari empat bersaudara dari pasangan Johan Tjahjadi (alias Tjia Foek Sem) dan Maria Warsini ini akan menerima penghargaan khusus dari WBA di Panama. Petinju berusia 32 tahun, kelahiran Banjarnegara ini akan menerima penghargaan bersama dengan petinju dunia lainnya, yakni Amir Khan, Ricky Hatton dan Takashi Uchiyama. Demikian diutarakan Gilberto Jesús Mendoza, Presiden WBA. Dalam upacara pemberian penghargaan ini, telah hadir sejumlah nama besar dalam sejarah tinju dunia, di antaranya, Kina Malpartida, Guillermo Rigondeaux, Hernán Márquez, Jackie Navas dan Kahosai Galaxy. “The Dragon” tercatat sebagai juara dunia untuk kelas Featherweight. Chris John yang terjun ke dunia tinju profesional pada tahun 1998 dalam debut melawan Firman Kanda. Dia telah tercatat naik ring tinju sebanyak 47 kali, dengan raihan kemenangan 47 kali, 22 kali menang KO, dan imbang dua kali.
Penghargaan WBA itu baru saja saya terima dari pelatih saya, Craig Christian.
dok
chris john
Megan Fox: Lebih Sakit Menghapus Tato
chris john petinju
Perebutan Gelar Dalam waktu dekat pemegang gelar Super Champion kelas bulu WBA Chris John akan menghadapi petinju Jepang Shoji Kimora pada pertarungan perebutan gelar di Marina Bay Sands Singapura, 5 Mei 2012. Ketua Bidang Media dan Promosi dari Mahkota Promotion Fathan Rangkuti mengatakan, petinju Jepang yang menjadi lawan Chris John berusia 34 tahun dan memiliki gaya bertinju ortodoks. Ia mengatakan, kontrak pertarungan untuk kedua petinju Chris John sudah beres dan mereka tinggal mempersiapkan diri untuk menghadapi pertarungan mendatang. “Akhir Febuari ini, Chris John akan berangkat ke Australia untuk menjalani latihan di Sasana Herry’s Gym di Perth di bawah asuhan pelatih Craig Christian,” katanya. Bagi Chris John, pertarungan melawan Shoji Kimora merupakan yang ke-16 kali untuk mempertahankan gelarnya. Pertemuan dengan petinju Jepang bukan yang pertama bagi petinju berjuluk “The Dragon” ini. Selama selama sembilan tahun memegang gelar juara dunia sejak merebutnya dari tangan petinju Kolombia Oscar Leon melalui pertarungan adinterim di Bali, 26 September 2003, Chris John sudah tiga kali melawan petinju asal Jepang. (tribunnews.com/kompas.com)
los angeles, surya - Artis dan bintang film Megan Fox (25) mengatakan menghilangkan tato lebih terasa sakit daripada membuat tato. Bintang film Transformers, yang menikah dengan aktor Brian Austin Green, mulai mengoleksi tato pada tubuhnya ketika ia masih berusia 19 tahun. Namun, kini ia sudah berubah pikiran mengenai sejumlah tatonya. “Setiap orang mengingatkan saya dan mengatakan kepada saya, ‘Akan ada satu hari ketika Anda tidak lagi mencintai tato-tato ini. Anda akan menjadi dewasa’,” kisahnya. “Saya dulu keras kepala dan berpikir bahwa saya akan mencintai tato-tato itu selamanya, atau bahwa itu akan seperti sebuah buku mengenai hidup saya, segala yang saya cintai ketika masih muda. Ternyata, sama sekali tidak begitu,” lanjutnya. Fox kini dalam proses menghapus tato Marilyn Monroe dari lengan bawah kanannya dan mengakui bahwa pengerjaannya tidak mudah. “Rasanya sungguh sakit. Membuat tato tak sesakit itu, jelas, karena saya punya begitu banyak tato,” tuturnya. “Saya tak bisa menjelaskan dengan tepat secara ilmiah kepada Anda, tapi ketika laser menyinari tinta pada kulit Anda, itu seperti meledak dan bagaikan biji-biji popcorn meletus,” sambungnya. “Itu menimbulkan trauma dan bukan main sakitnya. Mereka tidak bisa
membuatnya cukup mati rasa untuk mengusir rasa sakit itu,” tuturnya lagi. Sementara itu, Fox masih memiliki delapan tato lagi, yang sebagiannya ada pada perut dan rusuknya. “Penghapusan ini (tato Marylin Monroe) akan menjadi yang paling tidak sakit. Ia (Monroe) tak terlihat bagus lagi!” tuntasnya. Diselimuti Misteri Apa alasan yang membuatnya menghilangkan tato bintang pujaan hatinya itu? “Saya hanya merasa kehidupannya dipengaruhi dan diselimuti banyak
misteri dan tragedi. Dia sosok yang bermasalah dan memberi energi negatif, baik kehidupan maupun kematiannya,” ujar Fox. “Saya pikir masih banyak sesuatu yang baik untuk dirajah pada badan Anda, ketimbang melukiskan seseorang yang begitu menderita. Semakin tua, saya memutuskan untuk menghilangkannya. Seperti halnya Fox, suaminya Brian Austin Green juga akan melakukan hal yang sama, membuang sejumlah tato yang dianggapnya memberi aura negatif. (kompas.com/ap)
net
banyak tato - Megan Fox memiliki banyak tato di tubuhnya, termasuk tato Merilyn Monroe di lengan kanannya, tapi kini tato itu sudah dihapus.
Lion Raja Penerbangan Domestik 2011
net
lion air dan para pramugari
JAKARTA, surya - Maskapai dengan konsep biaya rendah PT Lion Mentari Airlines (Lion Air) masih tetap merajai bisnis penerbangan penumpang berjadwal untuk rute-rute domestik di Indonesia. Berdasarkan data Kementerian Perhubungan, pada 2011 lalu maskapai yang dipimpin oleh pengusaha Rusdi Kirana tersebut mampu menguasai sebanyak 41,59 persen pasar penerbangan dalam negeri. Jumlah penumpang Lion pada 2011 mencapai sebanyak 24,597 juta orang dari total penumpang peerbangan berjadwal dalam negeri yaitu sebanyak 60,03 juta penumpang. Jumlah tersebut akan menjadi lebih banyak lagi jika digabungkan dengan anak usahanya yaitu Wings
Air. Wings yang memfokuskan menjadi feeder bagi Lion Air yaitu menerbangi daerah-daerah terpencil, pada 2011 lalu berhasil menerbangkan sebanyak 1,995 juta penumpang. Sementara maskapai BUMN yaitu Garuda Indonesia menyusul pada peringkat nomor dua, dengan perolehan jumlah penumpang sebanyak 13,701 juta penumpang. Angka ini mencapai 22,85 persen dari total penumpang penerbangan dalam negeri. Sementara pada peringkat ketiga dikuasai oleh Sriwijaya Air yang dalam kurun waktu setahun itu mampu menerbangkan sebanyak 7,382 juta penumpang atau menguasai 12,30 persen pangsa penerbangan
domestik. Selain itu, ini adalah tahun kedua bagi Sriwijaya menduduki peringkat ketiga setelah pada 2010 lalu berhasil menggeser Batavia Air. Batavia Air sendiri pada 2011 lalu mengankut sebanyak 6,754 juta penumpang atau menguasai 11,25 persen, disusul oleh Merpati Nusantara Airlines (2,186 juta penumpang), Wings Air (1,995 juta) dan Indonesia AirAsia sebanyak 1,306 juta penumpang. “Tahun ini pemerintah memperkirakan penumpang penerbangan akan tumbuh signifikan yaitu sekitar 15 persen,” kata Kepala Pusat Komunikasi Publik Kementerian Perhubungan, Bambang S Ervan di Jakarta, Rabu (29/2). (tribunnews.com)