Surya Digital 07 Maret 2012 Pagi

Page 1

surya.co.id ALAMAT REDAKSI/IKLAN: JL. RUNGKUT INDUSTRI III NO. 68 & 70 SIER SURABAYA TELEPON (031) 8419000 www.surya.co.id

EDISI PAGI NO. 8 TAHUN I

rabu, 8 MARET 2012

TERBIT 2 HALAMAN

Ronaldo Incar Sepatu Emas ■

Untuk Ketiga Kalinya

MADRID, SURYA - Penampilan Cristiano Ronaldo dari musim ke musim selalu meningkat. Sampai jornada ke-25 Liga BBVA, Ronaldo telah mencetak 30 gol untuk Real Madrid. Yang unik, jumlah gol CR7 -julukan Ronaldoitu ternyata lebih banyak ketimbang 12 klub yang berlaga di kompetisi tertinggi Spanyol musim ini. Tim berperingkat 10 sampai 20 Liga BBVA musim ini mencetak gol tak lebih dari jumlah gol Ronaldo. Ditambah tim berperingkat ketujuh yakni Osasuna yang baru mengemas 29 gol. Ronaldo sendiri bermain dalam seluruh laga yang dimainkan Madrid musim ini di kompetisi liga lokal. Dari 25 pertandingan, Ronaldo berhasil mencetak gol dalam 16 laga. Enam kali pemain asal Portugal itu mencetak hat-trick untuk Madrid. Sedangkan melawan Athletic Bilbao dan Atletico Madrid, eks pemain Manchester United tersebut berhasil menceploskan dua gol. Sisa­ nya, delapan kali Ro­na­ ldo hanya

Golnya Ungguli 12 Klub

mencetak sebiji gol. Hingga akhir pekan lalu, Ronaldo masih memimpin daftar El Pichichi dengan torehan 30 gol, atau unggul dua gol dari Messi di tempat kedua. Tidak hanya memimpin top skorer di Liga BBVA, Ronaldo juga memimpin perburuan Golden Shoe (Sepatu Emas). Pemain asal Portugal ini memimpin dengan raihan 60 poin dari 30 golnya dan Messi di urutan kedua dengan 56 poin dari 28 golnya. Sedangkan posisi ketiga ditempati oleh striker Arsenal Robin van Persie dengan torehan 50 poin dari 25 golnya bersama Arsenal. Sebagai info, perhitungan poin ini adalah hasil perkalian total gol dengan koefisien liga masing-masing. Liga BBVA dan Premier League sama-sama memiliki koefisien dua atas setiap gol yang diciptakan oleh pemain. Dengan sisa 13 partai Liga BBVA bersama Madrid, bukan tidak mungkin pundipundi gol Ronaldo akan terus bertambah. Jika memenangkan Golden Shoe musim ini, itu adalah kali ketiganya Ronaldo meraih gelar tersebut. Sebelumnya, Ro­ naldo pernah meraih Golden Shoe 200708 saat berkostum Manchester United dan bersama Mad­ rid pada musim lalu. (dunia soccer)

Cristiano Ronaldo

Kain Tenun Kalimantan Dibuat untuk Obat BANJARMASIN, SURYA - Berbagai cara dilakukan untuk pengobatan bagi masyarakat pedesaan, khususnya di berbagai wilayah pedalaman Kalimantan Selatan, antaranya memanfaatkan sebuah kain tenun. Kain tenun yang khusus untuk obat itu dipakai maka dipercayai menyembuhkan suatu penyakit yang sulit disembuhkan melalui medis, itulah sebuah kepercayaan masyarakat khususnya di Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU). Kain tenun yang disebut Sarigading, bagi sebagian orang yang dipercayai begitu ampuhnya mengobati penyakit yang dianggap sulit disembuhkan. “Penyakit yang dianggap tak bisa disembuhkan secara medis tersebut adalah penyakit yang dianggap karena keturunan, makanya pengobatannya harus menggunakan kain tenun Sarigading,” kata Noor Saidah seorang pembuat kain tenun Sarigading. Ia mengakui kegiatan menenun Kain Sarigading sudah diwarisi keluarganya sejak enam generasi

berawal pada Penjajahan Jepang. Kain Sarigading produksi keluarga Saidah menggunakan Benang Mandar yang dicelup menggunakan pewarna alami, misal dari jenar (kunyit) dan lainnya. “Semakin bermotif, kain Sarigading semakin mahal” kata Saidah yang ahli membuat Kain Sari Gading aneka motif dan lima warna, dimana harga Kain bermotif ia jual Rp100 ribu per potong, jika tanpa motif Rp 70 ribu per potong.

Saidah mengaku, kain tenun Sarigading khas Kabupaten Hulu Sungai Utara HSU Kalimantan Selatan belakangan ini terancam punah, para pelaku kerajinan kain tenun inipun kini tersia hanya di dua desa, yaitu Desa Pandulangan Kecamatan Sungai Pandan-Alabio dan Desa Sungai Tabukan di Kecamatan Sungai Tabukan. Kain tenun Sarigading menjadi langka karena fungsi kain tenun ini kebanyakan hanya dikembangkan untuk peralatan prosesi pengobatan tradisonal yang diwarisi turuntemurun dan bukan untuk tujuan komersil. Selain kain tenun Sarigading, masyarakat Kalimantan Selatan juga menggunakan kain khas Sasirangan untuk pengobatan tradisional, seringnya dipakai dikalangan kerajaan Banjar. Menurut salah seorang warga, Muhammad, mengatakan nasib kain Sasirangan lebih beruntung ketimbang kain tenun Sarigading, setelah dimodifikasi sedemikian rupa maka kain Sasirangan menjadi batik khas Kalsel dan sekarang menjadi ikon cenderamata wisatawan ke wilayah ini. (antara)

Perampok Bantah Lecehkan

Alexandra Gottardo

JAKARTA, SURYA - Artis peran sekaligus model Alexandra Ria Farista Gottardo tak menyangka keinginannya untuk tidur terganggu oleh kehadiran dua remaja di kamar tidurnya. Belum hilang keterkejutannya, dua remaja tak dikenal itu langsung mengarahkan pisau dapur ke arahnya. Kejadian tersebut berlangsung pada Senin (5/3) dini hari sekitar pukul 01.00 WIB. Kedua pelaku kemudian meminta uang tunai kepada Alexandra senilai Rp 20 juta. Lantaran tak memegang uang tunai, Alexandra pun menawarkan barang miliknya yang ada di dalam kamar kepada kedua tamu tak diundang. “Kalian mau apa? Bilang saja, tapi jangan ngapa-ngapain saya,” kata Kania, asisten pribadi Alexandra Gottardo, menirukan ucapan Alexandra waktu kejadian saat ditemui di lokasi kejadian di Kompleks BCS, Kemang, Jakarta Selatan, Senin (5/3). Kedua pelaku sempat menanyakan iPad yang ada di atas meja. Begitu juga dengan laptop yang sedang dipegang oleh Alexandra. Kemudian, kedua pelaku pun menggasak perhiasan berupa anting dan satu jam tangan kulit berwarna hitam. “Waktu itu Alex dibekap dengan kain serbet dari dapur, diikat di kaki dan mulutnya,” kata Kania. Kedua pelaku memaksa Alex untuk memberikan uang tunai. Dengan terpaksa Alexandra akhirnya memutuskan untuk mengambil uang di ATM BCA di Jalan Kemang Raya, Jakarta Selatan. Dan terbesit kabar, perampok itu juga melakukan pelecehan seksual terhadap Alexandra. Terkait kabar tersebut polisi menyatakan, tak ada indikasi yang menunjukkan bahwa Alexandra mengalami pelecehan seksual. “Belum ada ya. Sementara, tidak ada indikasi ke situ,” kata Kasat Reskrim Polres Metro Jaksel, AKBP Budi Irawan, dalam jumpa pers di Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa (6/3/2011). Budi juga menyatakan, salah seorang pelaku perampokan itu membantah telah melakukan pelecehan seksual terhadap bintang film Tanah Air Beta tersebut. “Enggak ada,” begitu ujar tersangka. Menurut pengakauannya dirinya bersama temannya hanya menyekap Alexa­ndra ketika mencoba membawa telepon genggam, laptop, k a­ b u r charger laptop, pisau lipat Porche design P’37141, iPod, uang tunai Rp 8.000.000, dan mobil korban. “Nyekap berdua, yang no­dong saya,” demikian u n g k a p tersangka. (kompas.com)

Alexandra Gottardo


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.
Surya Digital 07 Maret 2012 Pagi by Harian SURYA - Issuu