Surya Digital Edisi 12 Januari 2012 Pagi

Page 1

surya.co.id ALAMAT REDAKSI/IKLAN: JL. RUNGKUT INDUSTRI III NO. 68 & 70 SIER SURABAYA TELEPON (031) 8419000 www.surya.co.id

EDISI PAGI NO. 12 TAHUN I

kamis, 12 JANUARI 2012

TERBIT 2 HALAMAN

Timnas Coret Gonzales dan BP ■ Karena Main di ISL ■ Teguran FIFA JAKARTA, SURYA - Setelah mendapat teguran dari FIFA, PSSI mulai mengambil sikap tegas menerapkan kebijakan yang menyangkut masalah tim nasional. PSSI langsung mencoret nama-nama pemain timnas yang masih bermain di Indonesia Super League (ISL). Keputusan ini tentu saja berdampak terhadap pemain tenar seperti Bambang Pamungkas (BP), Cristian Gonzales, dan Firman Utina. Bintang-bintang Indonesia yang selama ini menjadi langganan masuk timnas tidak akan bisa lagi mengenakan seragam Merah Putih di lapangan hijau. “Bambang Pamungkas dan yang lainnya sudah tidak masuk (timnas) lagi,” kata Koordinator Timnas, Bob Hippy, dalam konferensi pers di kantor PSSI, Rabu (11/1). Ia mengatakan, PSSI tidak mau ambil risiko untuk mempertahankan Bambang Cs di skuad Merah Putih. Bob menilai, masih banyak pemain Indonesian Premier League (IPL) yang mempunyai kemampuan hebat dan layak memperkuat Indonesia. “Kalau kami masih memainkan mereka (pemain ISL), kita kena penalti oleh FIFA,” ujarnya. Bob pun memberikan bukti tentang keputusan PSSI memainkan timnas U-23 yang diproyeksikan berlaga di SEA Games 2013, dalam

Kalau kami masih memainkan mereka (pemain ISL), kita kena penalti oleh FIFA,” bob hippy koordinator timnas

laga pamungkas melawan Bahrain di kualifikasi Piala Dunia 2014 grup E Zona Asia, 29 Februari 2012 mendatang. Klub Amatir Selain klub-klub profesional, PSSI tidak segan-segan mengambil sikap tegas bagi klub amatir yang mbalelo atau membangkang de­ngan mengikuti kompetisi ilegal. Ancaman itu ditegaskan Deputi SekJen PSSI Bidang Kompetisi Saleh Mukadar. Ia menegaskan, pihaknya akan langsung memberikan sanksi jika ada klub amatir yang bermain di luar kompetisi yang disahkan PSSI. Hal tersebut disampaikan Saleh menyusul kabar adanya rayuan dari pihak tertentu terhadap klub amatir untuk bermain di kompetisi tidak resmi. “PSSI akan bertindak tegas jika ada klub amatir yang mengikuti

AP

UJIAN - Kapten Liverpool Steven Gerrad sedang berebut bola dengan James Milner gelandang Manchester City dalam pertemuan sebelumnya. Manchester City akan bertemu Liverpool lagi dalam leg pertama Semifinal Piala Carling, Kamis (12/1) dini hari waktu Indonesia.

dok

kostum timnas - Bambang Pemungkas dan Cristian Gonzales saat keduanya masih mengenakan kostum Timnas. kompetisi tidak resmi,” katanya. Sikap tegas ini diambil PSSI agar klub amatir tidak terbuai janji-janji menggiurkan dari pihakpihak yang ingin menghancurkan

Rieke Boyong Si Kembar “Ngantor” di DPR JAKARTA, SURYA - Anggota DPR yang juga artis peran Rieke Diah Pitaloka tak mau meninggalkan tugasnya sebagai istri dan seorang ibu rumah tangga. Rieke yang baru saja melahirkan si kembar Jalu Manon Badrika Adiansyah dan Jalu Manon Wisesa Adiansyah lewat bedah caesar pada Senin (9/1/2012) di Rumah Sakit Pondok Indah (RSPI), berencana membawa kedua puteranya ke DPR di saat jam kerja. “Anak bisa dibawa ke kantor.

Ngantor deh di DPR ya,” kata Rieke sambil tertawa dalam jumpa pers di RSPI, Rabu (11/1/2012). Hal itu dilakukan karena tak ingin berlama-lama mengambil cuti pasca melahirkan bayi kembarnya. Artis yang juga anggota DPR RI ini merasa banyak pekerjaan yang harus segera diselesaikan. “Sebenarnya bisa cuti 3 bulan, cuma kerja politik begini, enggak bisa cuti juga. Tetap ada kerjaan yang saya follow up,” kata Rieke Kalau pun akan membawa

si kembar ke DPR, Rieke tak memerlukan ruang khusus untuk bayinya, dia hanya ingin kebersihan selalu terjaga. “Paling di ruangannya lebih bersihlah ya,” katanya. Dengan bertambahnya momo­ ngan, Rieke mengaku bakal semakin jauh dari dunia akting yang membesarkan namanya. “Menurut saya setelah saya jadi anggota fraksi dan istri saya tahu sekarang fokus pekerjaan saya sebagai istri dan anggota DPR. Jadi fokus dulu ini saja karena pekerjaan saya banyak banget,” ujar Rieke. Selama cuti melahirkan ini saja, Rieke masih kepikiran nasib dua TKW yang meninggal di Arab Saudi. Rieke seharusnya yang mengusahakan kepulangan kedua jenazah mereka. “Saya mohon maaf pada keluarga Ibu Dedeh dan Ibu Juju. Harusnya jenazah mereka bisa dipulangkan Desember kemarin tapi karena saya begini (hamil dan melahirkan) akhirnya ada sedikit kendala. Tapi saya dengar jenazah Ibu Dedeh sudah bisa dibawa pulang Januari ini. Itu bikin saya lumayan lega,” antara Anak kembar - Rieke Diah Pitaloka (kanan) didampingi suaminya Donny tutur Rieke. (kompas. com/nova) Gahral menggendong anak kembar mereka

persepakbolaan Tanah Air. Apalagi, lanjut Saleh, PSSI telah merogoh kocek Rp 11 miliar untuk mengulirkan Liga Amatir. Dana besar itu sebagai dana talangan

untuk membiayai perangkat pertandingan. “Seharusnya mereka (klub) mengerti bahwa PSSI sangat respek terhadap klub Indonesia. Adanya

Liga Super dan divisi utama saja sudah sangat merusak sepak bola kita, apalagi ditambahkan dengan kompetisi lainnya,” pungkasnya. (tribunnews.com/kompas.com)

Schweinsteiger Tiru Joget Petkovic SYDNEY, SURYA - Pesepak bola klub Bayern Muenchen, Jerman, Bastian Schweinsteiger, berjanji akan melakukan selebrasi “Petko Dance” seperti yang kerap dilakukan petenis Andrea Petkovic. Andrea Petkovic sendiri telah berjanji tidak akan melakukan “tarian Petko” di lapangan tenis karena tindakannya tersebut kerap disalahartikan menghina lawannya. Meski membantah melakukan hal ini karena adanya kritik yang ditujukan kepadanya, Petkovic mengaku melakukannya karena adanya reaksi yang keras. Pemain berusia 24 tahun ini memang selalu melakukan gerakan tarian apabila berhasil memenangi pertandingan. Kini dia mengganti gerak selebrasinya tersebut dengan lompatan gaya pemain bola basket melakukan slam dunk. Gerakan yang dise­butnya sebagai “Petko Dunk”. “Mereka selalu bertanya apakah saya tidak merasa melecehkan lawan? Pertanyaan yang berulang-ulang diajukan kepada saya,” kata Petkovic. “Saya selalu mengatakan, para pemain sepak bola melakukan banyak hal saat mencetak gol dan

getty images

petko dance - Joget ala petenis Andrea Petkovic akan ditiru oleh pebola Jerman Bastian Schweinsteige jika selebrasi gol. tidak ada yang protes.” Namun, Petkovic mengakui, tenis memang masih merupakan olahraga konservatif, terutama di kalangan penggemar Ame­rika. “Memang aneh. Para penggemar Amerika datang ke stadion karena menyukai saya, tetapi mereka

tidak suka saya melakukan hal yang saya suka.” Petkovic mengaku senang apabila Schweinsteiger beren­cana melakukan tariannya di lapangan sepak bola. “Saya senang men­ dengar dia sudah berlatih untuk melakukan hal itu.” (antara)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.