surya.co.id
EDISI PAGI NO. 14 TAHUN I
ALAMAT REDAKSI/IKLAN: JL. RUNGKUT INDUSTRI III NO. 68 & 70 SIER SURABAYA TELEPON (031) 8419000 www.surya.co.id
•
•
RABU, 14 DESEMBER 2011
TERBIT 2 HALAMAN
Habis Kalah, Pemain City Gelar Pesta Kostum Unik Perayaan Pesta Natal �
manchester, SURYA - Sku ad Manchester City sepertinya enggan larut dengan kesedihan pascakekalahan pertamanya mu sim ini kala melawan Chelsea, Senin (12/12). Hanya terpaut satu hari setelah laga pahit itu, seluruh skuad The Citizens merayakan pesta kostum dalam rangka me nyambut perayaan Natal di Anaya di London Tengah. Perayaan Natal itu diselanggara kan Selasa (13/12) pagi waktu Manchester itu diikuti oleh sebagian besar skuad City, diantaranya Gareth Barry, Mario Balotelli, Sergio Aguero, Joe Hart, Nigel De Jong, Micah Richards, Edin Dzeko, Owen Hargreaves, dan bahkan sang pelatih Roberto Mancini. Barry mengenakan kostum Where’s Wally meskipun tata rias nya sedikit ada kekeliruan pada kumisnya. Sedangkan Owen Har greaves dan Richards memakai kostum tokoh manusia super Bat man dan Ironman. Striker Dzeko berkostum Darth Vader, tokoh antagonis dalam film fiksi Star Wars. Sedangkan Sergio Aguero yang memang masih beru sia 23 tahun, secara tak terduga berpenampilan sebagai anak-anak penyihir sebagaimana dalam adegan film Harry Potter. Yang paling unik kostum Balotelli, pemain asal Italia ini memakai baju ala koboy disertai scarf menutupi mulutnya, laiknya seorang bandit. Tak kalah mencolok adalah sosok yang mengenakan kostum serba biru, Ia menampilkan figur suku Na’vi, yang diilustrasikan dalam film Avatar. Tak jelas siapa orang
dailymail
kostum unik - Kostum unik pemain Mancity: Carlos Teves dengan kostum Na'vi Avatar, Gareth Barry ala Where’s Wally dan Kun Aguero kenakan kostum sihir Harry Potter. dibalik topeng warna biru dan juga mengenakan kostum Manchester City berwarna biru itu. Namun para hadirin menduga bahwa tokoh dibalik Na’vi adalah striker asal Argentina Calos Tevez. Penjaga gawang City Joe Hart juga tak mau ketinggalan. Ia mengenakan kostum pemain rugby atau sepakbola gaya Amerika yang lengkap mengenakan helm dan bantalan pundak. Sementara itu Manajer Ro berto Mancini masuk ke arena pesta dengan tampilan yang mengesankan, ia tampil seperti layaknya Ozzy Osbourne. Mungkin
dengan melakukan hiburan seperti ini, skuad Man. City bisa sejenak melupakan kekalahan perdananya di Premier League. Pesta gila-gilaan yang dirayakan Mancity bertolak belakang dengan pesta yang digelar oleh tetangga mereka Manchester United. Di tempat berbeda, tim yang dijuluki Setan Merah itu justru mengadakan jamuan makan malam nan mewah di Old Trafford. Jamuan mewah tersebut untuk amal dana Unicef. Seluruh pemain yang hadir mengenakan setelan jas yang rapi dan sepatu resmi yang serba mengkilap. (dailymail)
Remaja Kota Pilih Jamu untuk Aborsi jakarta, surya - Jamu meru pakan ‘senjata’ utama remaja kota untuk melakukan aborsi akibat seks pranikah. Tak hanya itu, dua dari 10 remaja yang su dah melakukan seks pranikah mengandalkan jamu untuk mencegah kehamilan setelah berhubungan seks tak aman. Demikian hasil survei DKT Indonesia. Survei yang berjudul Sexual Behavior Survey 2011 ini berfokus pada perilaku seksual remaja dan kaum muda berusia
15-25 tahun. Data tersebut merupakan hasil wawancara langsung terhadap 663 responden di 5 kota besar di Indonesia, yaitu Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi), Bandung, Yogyakarta, Surabaya dan Bali pada bulan Mei 2011. Dari data itu didapatkan jika 48 persen remaja percaya akan kehandalan jamu untuk aborsi. Posisi kedua ditempati oleh obat medis, yakni 39 persen.
Selanjutnya adalah bantuan kli nik (28 persen), dukun aborsi (25 persen), dan dukun bayi (11 persen). “Kalau mau ditelaah lagi, peran klinik, dukun aborsi, dan dukun bayi itu berperan besar dalam menempatkan jamu sebagai alat aborsi. Jadi yang menggunakan obat medis hanya sedikit,” kata Pierre Frederick, Senior Brand Manager Sutra & Fiesta Condoms, DKT Indonesia dalam temu media di Jakarta. (tribunnews.com)
Shandy Aulia Diam-diam Menikah di Bali jakarta, surya - Kabar menikahnya Shandy Aulia dengan kekasih barunya, David Herbowo di Bali, kini menjadi pembicaraan di dunia maya. Namun belum bisa diketahui secara pasti, siapa lelaki yang berhasil menyunting artis yang ngetop lewat film Eiffel I’m in Love ini. Sebelumnya, Shandy sempat bertunangan dengan Dave Laksono, anak Agung Laksono. Namun hubungan itu terpaksa berhenti di tengah jalan, karena adanya perbedaan keyakinan di antara keduanya. Sekarang, Shandy menikah dengan David Herbowo. Kabar yang beredar suami Shandy adalah anak seorang pengusaha batu bara terkenal asal Surabaya.
Seorang kakak kandung Shandy, ketika dihubungi melalui telepon Selasa (13/12) mengaku tengah berada di Bali. “Iya kita memang sedang di Bali. Tapi untuk keperluan apa, kita belum bisa bilang,” kata kakak Shandy. Namun ia mengaku, diutus oleh mamanya, Elsye Dopong untuk memberikan pernyataan singkat pada media. “Mama lagi sibuk. Kita semua lagi sibuk di sini. Jadi maaf, mama belum bisa dimintai konfirmasinya,” tambah kakak Shandy. Ayah Kecewa Sementara itu, Kemas Yusuf Effendi, ayah kandung Shandy Aulia membenarkan kalau anak bungsunya itu diam-diam telah menikah. “Memang betul menikah
di Bali. Mereka menikah tanggal 12 Desember di Hotel Santa Regis, Jalan Nusa Dua Selatan, Denpasar, Bali,” ungkap Kemas, Selasa (13/12). Hanya saja, Kemas mengaku sangat kecewa karena mengetahui kabar bahagia itu justru dari media, bukan dari mulut Shandy sendiri. “Saya telepon kakak-kakaknya semua, ternyata mereka tidak ada yang mengangkat teleponnya, dan enggak mau kasih tahu. Saya kecewa aja,” imbuh Kemas. Kekecewaan jelas melanda Kemas. Namun ia mengaku tak bisa berbuat apa-apa. Kemas hanya bisa mendoakan yang terbaik untuk Shandy. “Saya kecewa aja. Saya dengar informasi, dari pihak (keluarga)
laki-lakinya juga tidak merestui pernikahan itu,” ungkap Kemas. Menurut Kemas, sebulan sebelum menikah Shandy pernah meneleponnya dan berbicara soal rencana pernikahan. Mantan kekasih Roger Danuarta itu juga meminta, agar Kemas menghadiri prosesi pemberkatan nikah di sebuah gereja di kawasan Nusa Dua, Bali. “Saya bilang nggak mungkin bisa, karena lain agama. Kalau hanya resepsi sih enggak ada masalah. Tapi sampai hari Senin (12/12) kemarin, kok enggak ada kabar beritanya. Katanya mau ketemu dulu. Ini ternyata langsung menikah tanpa calon suaminya menemui saya dulu,” jelas Kemas. (nova)
surya/dok
Shandy Aulia.