surya.co.id ALAMAT REDAKSI/IKLAN: JL. RUNGKUT INDUSTRI III NO. 68 & 70 SIER SURABAYA TELEPON (031) 8419000 www.surya.co.id
EDISI SORE NO. 1 TAHUN XXV
•
•
SENIN, 23 JANUARI 2012
TERBIT 2 HALAMAN
Cahill Belajar dari Terry â– Mahar Cahill Rp 97,3 Miliar â– Cahill
Chelsea
Ingin Berkembang di istimewa
LONDON,SURYA-Bek anyar Chelsea, riku dengan lebih baik lagi," bebernya. Gary Cahill, menegaskan, kedatangannya Kapten Chelsea, John Terry, tak merasa ke Stamford Bridge bukan untuk mengterganggu oleh kedatangan bek Gary gantikan John Terry. Cahill. Sebaliknya, ia menyambut baik bek Cahill justru berharap dimainkan beryang baru diboyong dari Bolton Wanderes sama dengan Terry sehingga bisa belajar tersebut. darinya. Cahill bergabung bersama "The Blues" Cahill dibeli "The Blues" dengan mahar dengan mahar sebesar 23 juta poundsterling 7 juta pounds (sekitar Rp 97,3 miliar) . (sekitar Rp 319,4 miliar) selama lima tahun. Dia dikontrak selama lima tahun dengan Bersama Chelsea, pemain yang nilai gaji sebesar 80.000 pounds (sekitar Rp 1,1 transfernya sebesar 7 juta pounds (sekitar miliar) per pekan. Rp 97,3 miliar) itu akan menerima gaji seCahill dianggap sebagai suksesor Terry. besar 80.000 pounds (sekitar Rp 1,1 miliar) Namun, ia menolak dibandingkan dengan per pekan. Terry. Terry mengakui, re"Aku tidak mengincar kan barunya tersebut posisinya. Jika bisa menmerupakan pemain John sangat bagus dalam membaca capai setengah karier yang hebat. pertandingan. dia, aku sudah senang. Cahill, ujarnya, suOrang-orang Dia telah melakukan dah membuktikan itu tidak mengetahui pekerjaan yang fantastis tahun lalu, baik beritu. Aku bisa belajar bagi klub dan negara sama Bolton maupun kepada dia bagaimana ini," kata Cahill. tim nas Inggris. membaca permainan dan menempatkan posisi. Aku "Tidak ada alasan Jadi, kedatangan bisa belajar bagaimana mengapa aku tidak Cahill merupakan kemenggunakan kaki kiriku bisa mencapai karier untungan besar bagi yang fantastis, jika aku timnya. dengan lebih baik lagi,ut. mengambil kesempatan "Dia pemain yang bermain di Chelsea dan benar-benar solid. Dia Gary cahill terus membela Inggris. bisa bermain dengan bek anyar chelsea Namun, hal itu terkaki kanan dan kiri, gatung kepada diriku dan penampilanku. hebat di udara dan juga mampu mencetak Jika tidak bisa mencapai itu, aku yang gol yang penting. Dia bisa menjadi kunci pantas disalahkan," sambungnya. bagi kami di kompetisi ini," ujar Terry Cahill juga mengaku yakin kariernya seperti dilansir Sky Sports. akan berkembang jika dia terus bermain "Sang manajer membuat perubahan di bersama Terry. sana-sini, jadi kami juga mengharapkan "John sangat bagus dalam membaca itu. pertandingan. Orang-orang tidak meSiapa pun yang dimainkan, kami hanya ngetahui itu. Aku bisa belajar kepada ingin memperkuat skuad kami dan mudia bagaimana membaca permainan dah-mudahan bisa mengamankan masa dan menempatkan posisi. Aku bisa bedepan Chelsea," ujarnya. (kompas.com/ lajar bagaimana menggunakan kaki kicsn/sky sport).
Gary Cahill
Mantan Kapolda dan Shinta Berdamai JAKARTA,SURYA - Aktris hot Shinta Bachir bisa agak tenang. Ia tidak lagi mendapat ancaman atau teror dari orang yang disebut eks Kapolda Metro sejak pemberitaan tersebut menjadi sorotan media massa. Eks kapolda itu kemudian menawarkan solusi melalui jalur kekeluargaan. "Beliau menelpon saya akan menyelesaikan masalah ini secara kekeluargaan," ujar bintang film 'Pulau Hantu 3' itu, saat ditemui di kantor pengacaranya, Achmad Rivai, di kawasan Sudirman, Jakarta. Shinta mengaku belum bicara panjang lebar dengan eks kapolda tersebut. Namun, dari pembicaraan singkat itu, setidaknya menemui titik terang untuk menyelesaikan masalah dengan cara kekeluargaan, menyusul maraknya pemberitaan di media massa terkait peristiwa yang melandanya. "Kalau saat ini dengan yang kemarin itu saya curhat, ternyata hasilnya beliau berhenti meneror saya. Dan saya minta doanya saja atas masalah ini supaya bisa selesai dengan baik," ucapnya. Namun, Achmad Rivai, pengacaranya itu, menagatakan belum menentukan sikap. Ia ingin melihat perkembangan terkait niat pelaku pengancaman untuk menyelesaikan masalah tersebut. "Kami belum menentukan sikap akan bagaimana. Ini kan baru permintaan dari sana, kita belum lihat keseriusan. Kalau nantinya berubah kan percuma juga. Kita nggak bisa menyimpulkan kasus ini berhenti atau tidak," ucapnya.(tribunnews)
istimewa
Shinta Bachir
Tujuh Efek Kurang Tidur
istimewa
terlelap
SURABAYA,SURYA-Kesibukan kerja dan aktivitas sosial lain saat ini begitu menyita waktu, sehingga banyak orang cenderung kekurangan tidur. Padahal, efek kurang tidur bukan sekadar akan membuat Anda mengantuk keesokan harinya, dan jadi kurang dapat berkonsentrasi saat bekerja. Beberapa pakar saraf meyakini bahwa salah satu tujuan tidur adalah memberikan peluang pada otak untuk membangun dan menguatkan jaringan penghubung saraf. Orang yang biasa tidur cukup akan memelajari informasi baru dengan lebih cepat dan memiliki memori yang lebih tajam. Namun apa jadinya bila Anda selalu kekurangan tidur dari hari ke hari? Mari kita coba hitung satu per satu. Kekurangan tidur akan memberikan efek jangka pendek maupun jangka panjang. Efek langsungnya, ketika Anda terjaga dalam keadaan
kaget karena mendengar suara alarm, Anda akan cenderung menjalani hari dengan mood yang kurang baik (1). Seiring berjalannya hari, Anda akan merasa bingung dan mudah jenuh. Tidur dalam waktu yang singkat juga akan mengurangi kecepatan reaksi Anda (2), sehingga meningkatkan risiko terjadinya kecelakaan mobil dan musibah lain. Lalu apa efek jangka panjangnya? Jam tidur yang berkurang dan terjadi secara rutin akan mengacaukan fungsi tubuh Anda. Salah satu buktinya, penelitian menunjukkan bahwa kurang tidur bisa menurunkan kadar hormon leptin (3), yang membantu mengontrol nafsu makan. Akibatnya, kalau Anda kurang tidur, ada kemungkinan Anda akan makan berlebihan. Kekurangan tidur juga akan meningkatkan kadar hormon stres (4), yang akan memaksa tubuh mengirimkan lebih banyak glukosa ke dalam aliran darah. Tubuh juga akan menjadi kurang
sensitif terhadap insulin. Itu saja? Ternyata tidak. Penelitian lain menunjukkan bahwa kurang tidur akan menghentikan produksi senyawa kimia tertentu dalam sistem kekebalan tubuh (5), yang menjaga tubuh dari kuman. Kemudian, sebuah studi pada tahun 2009 juga mendapati bahwa orang yang tidur kurang dari tujuh jam sehari akan meningkatkan peluang mengalami flu tiga kali lipat (6). Berapa sebenarnya jam tidur Anda dalam sehari? Enam jam? Atau bahkan lima jam? Ternyata, menurut penelitian lain, ketika mengurangi jatah tidur dari delapan jam menjadi enam jam sehari, Anda akan menimbulkan kadar peradangan kronis (7). Kondisi ini meningkatkan risiko berbagai problem lain, termasuk serangan jantung, stroke, dan osteoporosis. (Readers Digest)