Surya Edisi 10 Juni 2011

Page 1

JA GA T

Operasi Payudara Malinda Pakai Dana Gakin...Baca halaman 19

an eh -a ne h

ANGKUT APA SAJA Begitu kuatnya bus di Pakistan ini, sehingga, selain penumpang, bisa mengangkut benda apa pun, termasuk yang tidak lumrah, misalnya mobil. Padahal biasanya mobil diangkut menggunakan truk khusus. ■ anhmjn/sas

JUMAT, 10 JUNI 2011 NO. 295 TAHUN XXV, TERBIT 20 HALAMAN

Rp 1.000

KORAN REGIONAL NO. 1 DI JAWA TIMUR

Harga Langganan: Rp 29.000 / bulan Berlangganan/Pengaduan/ Sirkulasi: (031) 8479 555

ALAMAT REDAKSI/IKLAN: JL. RUNGKUT INDUSTRI III NO. 68 & 70 SIER SURABAYA TELEPON (031) 8419000 www.surya.co.id

Ny Siami, Si Jujur yang Malah Ajur SISWA SD DIPAKSA BERI

CONTEKAN 16 MEI 2011: � Ny Siami pertama kali mengetahui anaknya, Al, siswa SDN Gadel 2, Tandes, dipaksa guru memberikan contekan jawaban Unas setelah diberitahu wali murid lainnya. � Ny Siami mendatangi kepala sekolah, melapor Komite Sekolah dan Dinas Pendidikan.

► Diusir Warga karena Lapor Contek Massal ► Pakar: Masyarakat Kita Sakit

2 JUNI 2011: Media ramai memberitakan kasus ini dan esoknya para tetangga malah menyalahkan Siami. 3 JUNI 2011: Wali Kota ke rumah Siami dan memberi jaminan keamanan. Wali Kota juga membentuk tim independen pencari fakta kasus ini dan menerjunkan Badan Inspektorat. 4 JUNI 2011: Puluhan pelajar dan wali murid berunjuk rasa di rumah Siami. 5 JUNI 2011: Tim independen menyatakan Al secara tidak langsung mendapat intimidasi dari pihak sekolah untuk memberikan contekan. Namun tim merekomendasikan tidak perlu Unas ulang.

6 JUNI 2011: � Wali murid kembali unjuk rasa di rumah Siami. � Al stres dan diungsikan ke rumah neneknya di Benjeng. Gresik. � DPRD Surabaya menggelar rapat dengar pendapat, akhirnya meminta wali kota mengusut kasus ini hingga tuntas.

7 JUNI 2011: Kasek SDN Gadel 2 dan dua guru kelas VI dicopot. 8 JUNI 2011: Warga kembali menggeruduk rumah keluarga Siami, menuntutnya minta maaf.

9 JUNI 2011: Pertemuan ratusan warga dengan Siami yang sedianya menyampaikan permintaan maaf berakhir ricuh.

DETIK-DETIK PENGUSIRAN KELUARGA SIAMI 07.30 WIB, puluhan warga berkumpul di sekitar Balai RW II Gadel Sari, menanti Ny Siami untuk mediasi kasus contekan massal yang dibongkarnya. 08.00 WIB, Massa kian banyak yang didominasi para ibu wali murid. 09.00 WIB, Massa mulai berteriak menghujat saat Ny Siami dan suami datang ke Balai RW. 09.30 WIB, Mediasi dimulai, dihadiri UPT Dindik Tandes, Ketua Tim Independen Prof Daniel Rosyid, Kepala SDN Gadel 2, dan Komite Sekolah dan perwakilan DPRD. 10.30 WIB, Massa kian tak terkendali saat Ny Siami mulai meminta maaf. Belum sempat menyelesaikan kata-kata, massa kembali berteriak “usir saja!” berkali-kali. Siami terus merunduk sambil menangis. 10.45 WIB, Warga rga mulai liar dan makin merangsek ke dalam Balai RW. 10.50 WIB, Keluarga Siami dievakuasi dari dalam Balai RW dengan pagar betis polisi, tapi warga terus merangsek untuk meraih tubuh Siami. Jilbab perempuan ini sempat ditarik dan nyaris terlepas.

surya/faiq nuraini

TERHARU - Ny Siami dan Fatkhur Rohman, wali kelas Al, teharu saat saling minta maaf dalam mediasi di balai RW, Kamis (9/6).

11.00 WIB, keluarga Al tiba di Mapolsek Tandes. andes. Polisi sengaja mengangkut keluarga ini dari ancaman warga. ilustrasi/foto: surya/rendra/faiq nuraini

SURABAYA - SURYA NY Siami tak pernah membayangkan niat tulus mengajarkan kejujuran kepada anaknya malah menuai petaka. Warga Jl Gadel Sari Barat, Kecamatan Tandes, Surabaya itu diusir ratusan warga setelah ia melaporkan guru SDN Gadel 2 yang memaksa anaknya, Al, memberikan contekan kepada teman-temannya saat Unas pada 10-12 Mei 2011 lalu. Bertindak jujur malah ajur! Teriakan “Usir, usir...tak punya hati nurani” terus menggema di Balai RW 02 Kelurahan Gadel, Kecamatan Tandes, Surabaya, Kamis (9/6) siang. Ratusan orang menuntut Ny Siami

meninggalkan kampung. Sementara wanita berkerudung biru di depan kerumunan warga itu hanya bisa menangis pilu. Suara ■ KE HALAMAN 11

DINILAI MENGGANGGU JALAN

Saatnya Menteri Harus Turun Tangan

K

surya/faiq nuraini

KEPUNG - Ratusan warga Gadel Sari, Tandes, Surabaya mengepung balai RW 02 lalu mengusir Ny Siami, Kamis (9/6).

OMISI Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) prihatin dengan kasus contek massal di SDN Gadel 2 Tandes, Surabaya. “Kementerian Pendidikan Nasional (Kemendiknas) perlu segera merespons serius hal ini dengan membuat sistem Unas yang menjamin kejujuran dan ramah anak,” kata Komisioner KPAI Bidang Pendidikan, Badriyah Fayumi, saat dihubungi, Kamis (9/6). ■ KE HALAMAN 11

Cari Makan di Kota, Gajah Liar Ngamuk Bunuh Penduduk NEWDELHI - SURYA Jika pernah menyaksikan film Jumanji, Anda bisa menyaksikan kengerian yang ditimbulkan oleh kehadiran binatang-binatang raksasa seperti gajah atau badak di tengah kota. Tetapi, dua ekor gajah liar yang mengamuk di sebuah kota di India, Kamis (9/6), bukan film. Ketenangan warga yang tengah beraktivitas pagi di Kota Mysore di selatan India mendadak berubah menjadi kengerian. Dua gajah liar keluar dari hutan ■ KE HALAMAN 11

ap

GAJAH NGAMUK - Seekor gajah liar menyerang petugas keamanan hingga tewas di Mysore, negara bagian Karnataka, India selatan, Rabu (8/6). Siang itu, ada dua gajah liar mengamuk. Satu menuju jalanan dan menyerang kendaraan yang lewat, dan satunya lagi menuju ke perkampungan. Gajah-gajah itu akhirnya bisa dijinakkan setelah ditembak suntikan obat penenang dosis tinggi.

Cemburu, ABG Sebar Foto Bugil Pesaing Lewat Facebook LAMONGAN - SURYA Sebuah cinta segitiga antara dua cewek ABG (anak baru gede) dan satu cowok harus berakhir dengan campur tangan polisi. Bagaimana tidak, kisah asmara yang rumit ini telah diwarnai penyebaran belasan foto bugil sa-

lah satu cewek itu. Dari informasi yang dikumpulkan Surya, urusan pelik ini diawali dari 11 foto bugil seorang gadis yang ditemukan di ponsel milik Abdul Wahab Bonawi. Setelah diamati, ternyata perempuan muda yang berfoto tanpa busana

itu adalah adik NM (16) adik Sumardi Hanif, Kepala Desa Kebalan Kulon, Kecamatan Sekaran, Lamongan. Karena foto-foto ini menggegerkan dan ia merasa tidak enak hati, Rabu (5/6), Wahab langsung mendatangi Sumardi un-

■ KE HALAMAN 11

tuk melaporkan temuannya itu. “Saya laporkan kakaknya, dan langsung diteruskan dengan laporan ke Polsek Sekaran, oleh Mardi (Sumardi) sendiri,” kata Wahab ketika ditemui di Polsek Sekaran, Kamis (9/6). Polisi pun bergerak menyelidiki

dan secepat kilat mendapatkan si penyebar foto. Ternyata si penyebar bukan orang asing bagi keluarga Sumardi, yaitu Dys (17) dan pacarnya, Edy Suwito (19), warga Desa Manyar, Kecamatan Sekaran. ■ KE HALAMAN 11

MAKELAR

DOLLY DIPANGKAS

SURABAYA - SURYA Pelan tapi pasti, langkah Pemkot Surabaya untuk mengurangi kegiatan prostitusi di kawasan lokalisasi Dolly semakin tampak. Setelah beberapa waktu lalu mencoba mengefektifkan kembali pembatasan jam operasional bagi para pengelola wisma, kali ini muncul kebijakan lanjutan, yakni pengurangan jumlah makelar pekerja seks.

Kebijakan ini diambil lantaran lokalisasi Dolly saat ini terlalu banyak dijubeli makelar-makelar yang menawarkan jasa layanan seks, kepada warga yang melintas di daerah itu. Kondisi tersebut dinilai mengganggu, karena tidak semua warga yang melintas di sana memang bertujuan ke tempat ini. ■ KE HALAMAN 11

Bermodal Rp 5.000 Bobol BRI Miliaran SURABAYA - SURYA Seorang penganggur dan makelar motor ditangkap anggota Unit Tipiter Satuan Reskrim Polrestabes Surabaya terkait kasus kejahatan perbankan. Mereka ditangkap setelah membobol Bank Rakyat Indonesia (BRI) hingga ratusan juta rupiah. Dua orang itu adalah Titin Sumarni (39), ibu rumah tangga warga Jl Platuk, Surabaya; dan Sudjati (42), makelar mo-

tor warga Jl Setro Baru, Surabaya. Selain itu, polisi juga menggerebek tempat yang menyediakan dokumen palsu bagi kedua tersangka itu. Dari penggerebekan itu, polisi menangkap Wahyu Mulyanto (37), warga Jl Setro; Markus alias Cokro (33), warga Gedangan, Jetis, Mojokerto; Achmad Ridwan (47) asal Jl Ahmad Dahlan, Tulangan, Sidoarjo. Ketiganya ■ KE HALAMAN 11


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.