C M Y K
Lapsus PD Pasar Surya Surabaya...
PAGE 01
PILIH DISUNTIK
baca halaman 6
Rp 1.000
HARIAN SURYA
Bertekad menuntaskan puasa Ramadan satu bulan penuh, pesinetron Natalie Sarah menyatakan siap menerabas semua halangan dan tantangan yang bakal membatalkan puasanya. Bahkan, perempuan mualaf ini pilih disuntik ketimbang batal puasa.
SELASA 1 SEPTEMBER 2009 NO. 285 TAHUN XXIII TERBIT 20 HALAMAN
—baca halaman 12
ALAMAT REDAKSI/IKLAN/SIRKULASI : JL RAYA MARGOREJO INDAH D-108 SURABAYA 60238 ● TELEPON (031) 8419000 ● www.surya.co.id
Anang Ceraikan Krisdayanti Harta Miliaran untuk Anak Anang Pilih Tinggal di Ruko
Deddy Corbuzier
Dipanggil Polisi
B
JAKARTA - SURYA PERCERAIAN antara Krisdayanti dan Anang Hermansyah ternyata bukan isapan jempol. Kehidupan rumah tangga mereka yang sudah berjalan 13 tahun akhirnya harus kandas, tiga hari sebelum HUT ke-13 pernikahan mereka. Anang mengaku telah resmi bercerai dengan istrinya yang biasa disapa KD secara Islam. Anang pun akan segera melegalkan perceraiannya di Pengadilan Agama. Kabarnya, hak asuh anak-anak mereka jatuh ke Anang. Menurut Anang, dia telah menjatuhkan talak tiga pada KD sejak 19 Agustus lalu, tepat ketika Krisdayanti tengah sibuk menggelar konser Glow Melly Goeslaw. Di hajat besar KD Production ini, rupanya Anang sudah tak banyak terlibat. Kini, Anang-KD sudah pisah rumah, dan Anang menetap di sebuah Ruko di bilangan Radio Dalam.
“Secara agama kita sudah resmi, tapi kita memang dalam proses menuju pengadilan,” tegas Anang kepada wartawan yang ditemui di kantor KD Production, Ruko Plaza Margaguna, Jl Radio Dalam Raya, Jakarta Selatan, Senin (31/8). Anang beralasan masih menghargai bulan Ramadan. Oleh karenanya, gugatan cerai akan dilanjutkan setelah bulan Ramadan. Namun, Anang tak mau mengungkapkan alasannya mengapa bersikeras menceraikan KD, penyanyi kondang asal Batu, ■ KE HALAMAN 11
Krisdayanti dan Anang Hermansyah kapanlagi
Beri Uang ke Pengemis, 12 Orang Ditangkap JAKARTA – SURYA Kalau di beberapa daerah Jawa Timur muncul fatwa haram kepada pengemis jalanan, maka di Jakarta, selain pengemis, pemberi uang kepada pengemis juga dikenakan sanksi. Tindakan tegas itu diberlakukan untuk mencegah menjamurnya peminta-minta terutama menjelang Hari Raya Idul Fitri.
Bahkan, Dinas Sosial DKI Jakarta telah menangkap 12 warga Jakarta yang kedapatan sedang memberi uang kepada pengemis. Kedua belas orang itu disidang karena dinilai melanggar Peraturan Daerah Nomor 8 Tahun 2007 mengenai Ketertiban Umum. ■ KE HALAMAN 11
KRONOLOGI PENGUSAHA TERTIPU DI ATM
31 AGUSTUS 2009
ELUM reda kabar soal gugatan cerai yang dilayangkan istrinya, mentalis Deddy Corbuzier membuat berita baru. Dia dipanggil Badan Intelijen Keamanan (Intelkam) Mabes Polri terkait penggunaan senjata api dalam pertunjukan di salah satu stasiun televisi beberapa waktu lalu. Saat itu Deddy melakukan aksi penembakan yang ditujukan pada dirinya di hadapan banyak orang. “Saya memenuhi panggilan polisi karena ada beberapa hal yang belum dipenuhi untuk syarat penembakan di depan banyak orang seperti waktu itu,” kata Deddy, di Mabes Polri, Jakarta, Senin (31/8). Ia mengaku memiliki izin melakukan aksi penembakan sejak tahun 2003 dan tak menyangka urusannya menjadi panjang. “Saya juga kaget waktu dapat panggilan. Saya hanya pemain. Sementara pistol dan perizinan diurus tim. Tetapi, karena waktu
2
Pudji panik. Ketika melihat stiker di ATM, yang isinya meminta nasabah segera menghubungi nomor telepon jika terjadi kerusakan ATM, Pudji menghubungi nomor tersebut. Padahal pemasang stiker adalah penjahat.
3
1 Minggu (30/8) pukul 07.00 WIB, Pudji Hartono ke ATM BCA di Jl Jawa, Kab Jember. Namun gagal mengambil uang karena kartu ATM tertelan.
■ KE HALAMAN 11 kapanlagi
4
Senin (31/8) pukul 09.30 WIB, Pudji ditemani tetangga pergi ke Kantor BCA Gajah Mada. Ketika cek saldo, tabungan Pudji tinggal Rp 48.000.
Informasi yang diperoleh Surya, Senin (31/8), Puji diperdaya saat hendak menarik uang di bilik ATM dekat
PANDEGLANG- SURYA Setelah diperiksa dua hari di Mapolda Banten gara-gara mengirim SMS berisi ancaman kepada Ibu Negara Ani Yudhoyono, Arif Rohmana, 39, akhirnya dibebaskan polisi, Senin (31/8) pagi. Polisi melepas Arif setelah Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyatakan memaafkan guru SMP 2 Cimanuk, Kabupaten Pandeglang, Banten, tersebut. Arif pun langsung pulang ke rumahnya, di Lebak Purut, Desa Kupahandak, Cimanuk. “Saya merasa senang bisa pulang dan berkumpul bersama keluarga,” kata Arif, saat ditemui di kediamaannya. Secara terpisah, di Kantor Kepresidenan, Jakarta, Juru Bicara Kepresidenan, Andi Alifian Mallarangeng, menjelaskan bahwa Arif berkali-kali mengirim SMS bernada ancaman kepada Ibu Ani dan SBY. Akhirnya, masalah tersebut dilaporkan pihak istana kepada polisi.
■ KE HALAMAN 11
■ KE HALAMAN 11
Ketika menghubungi nomor itu Pudji diminta menyebutkan PIN dan sisa saldo. Pudji diminta pulang dan disarankan datang ke Kantor BCA di Jl Gajah Mada, Senin (31/8) untuk mengambil kartu ATM.
grafis: surya/rendra
Kartu ATM ‘Tertelan’, Rp 82 Juta Raib JEMBER - SURYA Pengusaha konstruksi asal Kabupaten Jember, Pudji Hartono, 49, diperdaya penjahat yang mampu membuat kartu ATM-nya seolah-olah tertelan
mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) dan menyamar sebagai petugas bank penerima komplain lewat telepon. Akibatnya, tabungan Pudji sekitar Rp 82 juta hilang.
Dimaafkan SBY, Arif Akhirnya Bebas
I’tikaf Jemaah Surau Ghausil Amin Jember
Bicara Dibatasi, Sepuluh Hari Tinggal Dalam Kelambu Barang Antik
T
OLE kedatangan dua teman kuliahnya. Tak terasa, sudah hampir 10 tahun tak berjumpa. “Le, Mas Eko, sekarang nggak memperhatikan aku lagi,” kata Evi bercurhat di sela obrolan. “Semakin lama, dia makin tidak memperhatikan aku lagi.” Tole terhenyak. Tiba-tiba Endah, yang duduk di samping Tole menyahut. “Beda sama aku Vi, justru suamiku sekarang lain. Menurut dia, semakin tua aneh, aku malah dibilangnya semakin cantik.” Si Tole belum lagi kasih komentar, si Evi menyahut,”Ya terang saja to Ndah, lha bojomu iku pedagang barang antik.” ■ (Cak Sur)
Banyak cara dilakukan umat Islam di bulan Suci Ramadan. Salah satunya dengan melakukan i’tikaf atau berdiam diri menetap di masjid dengan tujuan mendekatkan diri kepada Sang Pencipta. SRI WAHYUNIK JEMBER KEGIATAN I’tikaf bisa dilakukan sendiri atau bersama-sama. Salah satu kelompok yang menggelar i’tikaf di bulan Ramadan ini adalah
jemaah Surau Ghausil Amin di Jl Imam Bonjol, Jember. Surau yang menjadi tempat pengikut Tarekat Naqsabandiyah dengan tokoh panutan Kadirun Yahya itu menggelar i’tikaf yang disebut Suluk I’tikaf Ramadan.
Kegiatan ini dilakukan selama sepuluh hari mulai Senin (24/8) dan berakhir pada Kamis (3/9). Ada beberapa hal yang menjadi ciri suluk i’tikaf jemaah surau tersebut. Yakni, berdiam diri ■ KE HALAMAN 11
KELAMBU - Sejumlah jemaah Surau Ghausil Amin berzikir bersama usai salat sebelum masuk ke kelambu masing-masing. surya/sri wahyunik
C M Y K
HARIAN SURYA
PAGE 01
C M Y K
2
HARIAN SURYA
PAGE 02
Politik
SURYA, SELASA, 1 SEPTEMBER 2009
Dewan Jatim Tambah 7 Mobdin Untuk 4 Fraksi, Baleg, dan Pimpinan SURABAYA - SURYA KEBUTUHAN mobil dinas (mobdin) membengkak. Dewan Jatim rencananya menambah tujuh mobdin untuk operasional bagi empat fraksi tambahan, badan legislatif (banleg), dan satu pimpinan dewan. Jenis mobdin yang akan diadakan, yakni mobil jenis Kijang Innova untuk fraksi dan banleg serta Toyota Camry untuk pimpinan dewan. Sekretaris dewan (Sekwan) Jatim, Edy Purwinarto mengakui adanya penambahan mobdin tersebut. Penambahan itu konsekuensi dari bertambahnya jum-
lah fraksi menjadi10 fraksi. Banleg yang dulunya hanya adhoc, sekarang ditetapkan menjadi alat kelengkapan dewan baru. Serta penambahan satu mobdin untuk satu pimpinan baru. “Iya, kita menyesuaikan jumlah alat kelengkapan yang ada,” terang Edy kepada Surya, usai pelantikan 100
anggota DPRD Jatim Periode 2009 – 2014, Senin (31/8). Untuk pengadaan mobdin tersebut, kata Edy, dewan mempunyai dua cara, yaitu, menggunakan cara lama (sewa) atau membuka lelang sendiri. “Kita bisa melakukan lelang sendiri, karena sudah diatur,” ujar mantan kepala Badan Kesatuan Bangsa (Bakesbang) Jatim ini. Adanya penambahan ini, aset berupa mobdin berjumlah 34 mobdin. Sebelumnya, aset berupa mobdin yang dimiliki dewan hanya 27. Jika dijumlah dengan mobil lama, masing-masing, Kijang Innova berjumlah 28, Toyota Altis satu, dan lima Toyota Camry untuk pimpinan. Sebelumnya, untuk penambahan fraksi, Edy memperkirakan hanya ada delapan fraksi
saja. Ia pun hanya menyiapkan delapan ruang untuk fraksi. Namun, karena diperkirakan ada penambahan dua fraksi lagi, maka dia menunggu hasil sidang paripurna 6 September yang membahas jumlah fraksi di dewan Jatim. Fraksi yang bakal nongol di dewan, di antaranya, fraksi Partai Demokrat, PDIP, PKB, Partai Golkar, Partai Gerindra, PKS, PAN, PKU, Hanura-PDS, dan PPP-PBR. PBR yang sebelumnya bergabung dengan Hanura dan PDS, akhirnya mengundurkan diri. “Kemarin itu (bergabungnya PBR dengan Hanura-PDS, Red) bukan menamakan institusi, tapi pribadi Pak Nisar Zahro,” kata Chujum Aluwis, Ketua DPW PBR Jatim usai menghadiri pelantikan anggota DPRD Jatim. ■ iks/bet/ian
C M Y K
HARIAN SURYA
PAGE 02
C M Y K
Surabaya 3 Urus KTP 10 Menit Paspor Hijau Dipercepat SURABAYA – SURYA MENGURUS Kartu Tanda Penduduk (KTP) di Kota Surabaya hanya butuh waktu 10 menit. Tak perlu lagi bolak balik ke kantor Dispendukcapil, melainkan langsung ke kantor kecamatan. Plt Kadispendukcapil Surabaya Kartika Indrayana, Senin (31/8), mengungkapkan, teknik mengurus KTP kilat ini sudah diuji coba di Rungkut, kecamatan dengan indeks kepuasan masyarakat nomor satu di Kota Surabaya. Menurut mantan Kabag Humas Pemkot Surabaya ini, pengurusan cepat ini diperlukan karena dalam sehari ada sekitar 1.500 orang yang mengurus KTP, baik yang baru maupun perpanjangan.
Camat Rungkut Irvan Widyanto menyatakan, warga yang akan mengurus KTP harus datang ke kantor kecamatan dengan membawa surat pengantar dari RT/RW yang sudah diverifikasi di kelurahan. Di kecamatan, pemohon langsung masuk ke operator KTP untuk kemudian melakukan sidik jari. Kemudian diambil gambarnya (difoto). “Setelah itu, pemohon bisa menunggu lima sampai sepuluh menit sampai KTP siap dibawa pu-
■ KE HALAMAN 4
PAGE 03
DIFITNAH, DIPERAS, LAPOR POLDA
SURYA SELASA, 1 SEPTEMBER 2009
lang,” kata Irvan. Dengan teknik baru ini, proses pengurusan KTP di kantor Kecamatan Rungkut berjalan lancar. Setiap hari tidak kurang dari 10-15 pemohon masuk. “Karena cepat dan langsung dilayani, jadi tidak perlu khawatir antre. Datang saja sewaktu-waktu,” ujar Irvan. Sementara itu, meski baru pertama kali menangani paspor untuk Calon Jemaah Haji (CJH), Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Surabaya di Waru ternyata dapat mempercepat pembuatan paspor hijau (paspor internasional) untuk CJH. Dari target sebulan untuk merampungkan pembuatan 9.088 paspor CJH dari lima daerah, yakni Surabaya, Sidoarjo, Jombang, dan Kabupaten/Kota Mojokerto, yang sudah diselesaikan sebanyak 6.077. Padahal layanan untuk proses verifikasi data dan foto
HARIAN SURYA
Anggota DPRD Jatim dari Partai Demokrat, Suhartin SH, melaporkan Abdurrahman, warga Jl Bulak Rukem Timur ke Polda Jatim. Suhartin mengaku diperas. Dia memberi Rp 40 juta untuk pengamanan suara dalam pileg lalu. Namun, ketika memutuskan kerja sama itu, dia dimintai Rp 200 juta, sebagai ganti jasa pemutusan kerja sama. ■ rie
Kisah Orang-orang Sufi dari Surabaya (7-Habis)
Mbah Kusir ‘Terselip’ di Tengah Perkantoran Aneh mendengar nama Mbah Kusir? Bisa dimaklumi karena memang tidak pernah tercatat dalam buku sejarah dan cerita besar para wali penyebar Islam. Namun lebih aneh lagi meskipun asing di telinga, makamnya ternyata tidak pernah sepi peziarah. KUNCARSONO PRASETYO SURABAYA
O
RANG di kampung Dinoyo hanya mengenang jasanya sebagai leluhur Dinoyo, penyebar Islam di selatan Surabaya pada abad 17. Cerita hidupnya sungguh miskin dimiliki masyarakat sekitar. Tidak ada catatan tertulis, hanya cerita turun-temurun. Nama asli Mbah Kusir pun baru ■ KE HALAMAN 4
surya/ahmad zaimul haq
MERAWAT - Kasno (kiri), membersihkan makam Mbah Kusir di depan Kantor Kecamatan Tegalsari Surabaya, Sabtu (29/8). Menurut riwayat Mbah Kusir merupakan kusir dari Sunan Ampel.
Afgani Siap Jadi Wawali PDIP Usulkan Pemilu Kecil SURABAYA – SURYA Sebagian pejabat Pemktot Surabaya yang namanya disebut-sebut dalam bursa Pilwali 2010 umumnya malu malu memberikan testimoni. Tapi, tidak demikian Kabid KB/KS Bapemas M Afgani Wardana. Afgani yang lahir 5 Mei 1964 justru dengan tegas menyatakan kesiapan maju sebagai calon wakil wali (cawawali) kota dari Partai Demokrat. Dari partai yang sama, Fandi Utomo, Arif Afandi, dan Wisnu Wardhana masuk dalam bursa cawali. “Saya memang membatasi hanya untuk Partai Demokrat, karena saya memang ingin mendukung pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono,” kata anak mantan bupati Pacitan Ali Murtadlo, saat ditemui Minggu (30/8) malam. Mewujudkan impiannya jadi cawawali, mantan plt Camat Gununganyar ini mengaku telah berkomunikasi dengan Arif, Wisnu, dan Fandi. “Saya siap disandingkan dengan siapapun,” kata Afgani yang disebut-sebut ■ KE HALAMAN 4
083854441576 Yth bpk bupati sidoarjo,jln krian-saimbang byk lubang parah & sdh byk makan korban pngendara mtor,mhn segera diperbaiki. +623171353315 Wahai para pemilik tambang pasir mekanik apakah saudara bertanggung jawab atas ambruknya jembatan semampir kdr? +6281335190413 Yth.bpk.Bupati.kediri.mohon dg.hormat agar sgr.diperbaiki jln.dr kalipang sampai krampyang (kec.grogol) +6281335752146 Mhon diperhtikan nasib gtt smp&sma negri di bjnegoro,makin terpuruk sja +6285230747363 Yth lampu penerangan jln kampung gelap, sebab tak punya meteran. bagai mana solusinya ds bogangin kc sumberejo, kb bojonegoro. +6281332616880 Untuk pemkab SDA, sebaiknya timbangan dishub di gelam candi dpn UMM disulap mjd taman kota/bermain spt taman bungkul utk mempercantik kota & tdk terkesan angker +628113444481 Yth,Pak De Karwo Gub,jatim kenapa di SMPN 2 Sawahan kab.Madiun kok membayar uang gedung 100rb. Katanya sekolah gratis,manaaa... +6285932162305 Mohon keluan krywan di dngar oleh pemkot sby. Saya mewkili krywn htl metro pak kita krja d gaji 25rb hri raya g” da toleransi. Kt tdk dpt uang tunjngan. +6231724253xx Smpai skrang sdh 1 tahun tp blm selesai smua, apa BPN kota blitar tdk pnya schedule utk program prona? +6285735939058
Cik Gampang
M
ARI mangan wareg sampek weteng mblendh ing, enake leyeh-leyeh nang pos ngarep omah. Pendik kumat olehe umuk. Jare iki mau mari mangan sate 20 tusuk, sego rawon, es kolak, es blewah, ambek pukis papat. “Iku ngono jenenge yo weteng, Ndik?” Cak Sur gumun. “Ah, biasa, Cak. Wetengku isok melar sak genthong. Lek ngambus onok sing mangan duren tapi tanggane gak diwenehi, irungku isok mekrok sak ember,” Pendik ngomong ambek nglirik Pi’i, cik areke krasa. “Mosok mangan duren mik entuk ambune. Mbakar sate yo entuk ambune.” “Yo, mene lek bakar-bakaran tak wenehi,” jare Pi’i. “Temen. Cak Sur, sampeyan seksine,” jare Pendik. Tapi mene sore Pendik muring-muring. “Koen iku gendheng. Tontoken ta Cak Sur, Pi’i sempel iku nggawa serok ambek kresek isi sampah bosok nang ruang tamuku. Ancene gak duwe udel!” Pi’i mrenges. “Ealah. Lak koen dhewe sing njaluk. Jare lek kate bakar-bakar maneh, njaluk bageyan. Aku kate mbakar sampah, yo tak bagei cik adhil.” Cak Sur nuding serok. Pi’i mrenges maneh, “Jare wingi lek onok sing bakar-bakar irunge mekrok sak ember. Iki tak gawakno serok cik gampang digawe ngupil.” ■
C M Y K
HARIAN SURYA
PAGE 03
C M Y K
3 Sidak, Temukan Kopi Kedaluwarsa Malang Raya
SURYA SELASA 1 SEPTEMBER 2009
Miras Dilarang Dipajang LAWANG - SURYA DI sela kegiatan pantauan harga dan makanan minuman (mamin), tim terpadu Pemkab Malang yang dipimpin Wakil Bupati Malang H Rendra Kresna menemukan kopi kedaluwarsa. Kopi merek Glatik sebanyak sembilan bungkus ini dipajang di Supermarket Kingkong, Kecamatan Lawang, Senin (31/ 8). Kopi ukuran 150 gram itu sudah melebih masa kedaluwarsa Juli 2009. “Tolong, kopinya diambil dari rak pajang dan dikembalikan ke distributor agar tidak merugikan konsumen ya, Mbak,” pinta Kepala Disperindag dan Pasar Kabupaten Malang, H Syakur Kullu. Sementara harga berbagai komoditas di tiga pasar yaitu Pasar Lawang, Pasar Singosari dan Pasar Karangploso, masih relatif stabil. Lonjakan terbanyak terjadi pada harga gula lokal yang mencapai Rp 9.200-Rp 9.500 per kg. “Harga gula saat ini juga masih terkait dengan harga gula internasional yang masih tinggi,” cetus Rendra di Pasar Lawang. Pemilik PT Singosari, Rudi Subagio, yang memiliki usaha lahan tebu dan mendistribusikan sendiri gula hasil pengo-
Plt Kabag Humas Pemkot Malang, Drs Yusuf MPd, didampingi Kasubag Pemberitaan, M Nurwidianto SSos, Senin (31/8) mengatakan, tim penyapu terdiri Disperindag, Bagian Perekonomian, Dinas Kesehatan, Bagian Hukum,
HARIAN SURYA
Jadwal Imsakiyah
PAGE 3A
1430 H - 1 SEPTEMBER 2009
04.04
04.14
17.32
Imsak
Subuh
Magrib
Berlaku untuk Malang Raya dan sekitarnya
KEDALUWARSA – Sembilan bungkus kopi kedaluwarsa yang ditemukan tim terpadu Pemkab Malang di Supermarket Kingkong di Kecamatan Lawang, Senin (31/8).
dan Satpol PP. Jika dalam sweeping ditemukan miras, tim gabungan akan menarik. “Jika tetap membandel, tim gabungan baru akan menindaknya dengan tindak pidana ringan (tipiring),” jelas Yusuf. ■ vie/ekn
surya/nedi putra aw
lahannya menduga, kenaikan harga gula lokal juga karena ulah spekulan. “Sebab hasil lelang gula pekan lalu sudah sangat tinggi, yaitu Rp 8.675 per kg,” imbuh Rudi. Data di Disperindag dan Pasar per 21 Agustus lalu, ketersediaan stok gula di PG Krebet Baru mencapai 13.642 ton, PG Kebon Agung 24.687 ton dengan perkiraan stok ini cukup untuk 7,5 bulan mendatang.
Larangan Pajang Miras Sementara tim gabungan dari sejumlah satuan kerja perangkat daerah (SKPD) di Kota Malang, menggelar sweeping ke hypermart, supermarket, mini market dan mal di Kota Malang, hari ini, Selasa (1/9). Hal ini terkait larangan memajang minuman beralkohol seperti bir dan minuman keras (miras) selama Ramadan, sebagaimana Pengumunan Wali Kota No 2/2009 tentang Menyambut dan Menghormati Bulan Suci Ramadan 1430 H.
Petani Beralih Tanam Tebu SINGOSARI - SURYA Harga gula dunia yang makin ‘manis’ dikhawatirkan akan mengancam lahan pertanian di Kabupaten malang. Hingga saat ini, lahan tebu terus meluas hingga mencapai 40.000-42.000 hektare. “Kecenderungan lahan tebu meningkat sudah terasakan kini. Sebelumnya lahan ini hanya mencapai 35.000 hektare,” ungkap, Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan Kabupaten Malang, Ir Purwanto, Senin (31/8). Meluasnya lahan tebu ini dikhawatirkan berdampak pada ketersediaan padi. Instansi pun tidak bisa intervensi terhadap keinginan pemilik lahan yang ingin konversi tanaman.
Ia berharap, para petani padi yang ingin menjadi petani lahan tebu tidak tergesa-gesa membuat peralihan. “Pertimbangkan lebih jauh dan jangan terpengaruh kondisi sesaat,” sarannya. Selain itu, petani juga diharapkan memperhatikan pola tanam agar tak saling mengganggu kondisi di lapangan. “Kalau pola tanam tidak teratur, ini juga mempersulit kami dalam pengendalian hama,” ujar Purwanto. Pantauan di lapangan, selain mengubah lahan pertanian padi menjadi tebu, petani juga sudah merambah perbukitan untuk ditanami tebu, seperti di kawasan Malang selatan. ■ vie
RESEARCH UNIVERSITY -Ke depan, Universitas Maulana Malik Ibrahim (UIN) hanya akan menerima dosen dengan gelar doktoral (S3). surya/dok
UIN Siap Impor Doktor KLOJEN – SURYA Universitas Islam Negeri (UIN) Malang bakal memperketat seleksi penerimaan tenaga ajar baru. Universitas Maulana Malik Ibrahim itu hanya akan menerima dosen yang telah memiliki gelar doktoral alias S3. Menurut Rektor UIN, Prof Dr Imam Suprayogo, hal tersebut jadi salah satu upaya untuk memantapkan diri sebagai research (riset) university. “Sampai sekarang secara berkala kami terus menyekolahkan dosen sampai jenjang S3. Jadi, untuk dosen baru, sebaiknya pakai yang sudah bergelar doktor, agar tidak perlu disekolahkan lagi,” beber Imam. Imam mengakui, cukup sulit mencari tenaga ajar seperti ini. Apalagi, lanjutnya, UIN akan mendapat saingan dari kampus lainnya. “Tapi, itulah konsekuensinya. Kami akan bentuk tim untuk memantau siapa saja doktor yang siap direkrut,” imbuh Imam.
Untuk memenuhi tenaga ini, UIN tak canggung merekrut dosen asing. Imam mengklaim telah mendapat penawaran dari beberapa tenaga didik asal Sudan bergelar doktor. Selain kebutuhan tenaga ajar, menambah kelas pascasarjana juga jadi prioritas. UIN siap meninggalkan pakem perguruan tinggi, yakni mahasiswa S1 lebih dominan dari S2. “Proporsi ideal kami, 60 persen mahasiswa ada di kelas pascasarjana, sedang sisanya S1,” ujarnya. Imam menjamin, kebijakan baru UIN ini tidak akan mengurangi jatah mahasiswa S1 yang diterima melalui jalur SNMPTN, melainkan dengan menambah program pascasarjana. Rencana jangka pendek UIN, adalah dengan menambah lima program pascasarjana, dari tujuh program yang telah ada. “Ini agar kami bisa bersaing merebut peserta didik di tingkat pascasarjana,” ungkap Imam. ■ ab
C M Y K
HARIAN SURYA
PAGE 3A
C M Y K
4
HARIAN SURYA
PAGE 04
Surabaya
SURYA, SELASA 1 SEPTEMBER 2009
Saleh Gugat Rp 5 Triliun
MODAL KERJA - Pundi amal dan pemberian modal kerja di Hall Salsabila PWNU Jatim, Rabu (2/9), pukul 15.00 WIB. SANTUN - Santunan untuk 600 anak yatim piatu di Rasa Sayang Bambooden, Kamis (3/9), pukul 15.00 WIB.
Juara Lomba Iptek Nasional SURABAYA - Berbekal pengetahuan dari kegemaran membaca, Encik Muh Ibnussabil dengan mudah mengerjakan soal-soal lomba Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Iptek) tertulis 2009. Iib, begitu dia dipanggil, heran ketika tahu dia menjadi juara Lomba Iptek Nasional 2009. Siswa kelas VI SD Muhammadiyah 4 Pucang ini meraih nilai tertinggi untuk kategori kelas V SD. Lomba itu dijalankan sejak Maret 2009 dengan membagikan soal lomba ke sekolah-sekolah. Ada 84.742 peserta dari 1.002 sekolah dari tingkat SD hingga SMA. Peserta kelompok SD dan yang sederajat saja 40.245 dari 479 sekolah seIndonesia. Kepala SD Muhammadiyah 4 Pucang, Solichin Fanani, mengikutsertakan semua siswanya dan tinggal menunggu keputusan panitia. Soal kategori kelas V SD terdiri dari 40 soal pilihan ganda dan lima uraian. “Saya menjawab sebisa saya, meskipun belum pernah diajarkan saya tapi ingat pernah membaca,” terang penggemar Bung Karno ini. ■ rey
surya/sugiharto
HORMAT - Pangarmatim, Laksamana Pertama TNI Ignatius Dadik Surarto (kanan), bersama Mantan Pangarmatim, Laksamana Muda TNI Lili Supramono memberikan penghormatan pada acara defile pasukan pada upacara sertijab Pangarmatim di Dermaga Ujung Madura Surabaya, Senin (31/8).
Dua Desa Tawuran Kades Dihajar, Pelipis Sobek
surya/erfan hazransyah
BERKAH PUASA - Seorang pekerja menjilid Alquran di industri rumahan Jl Kedinding Lor, Surabaya, Senin (31/8). Penjilidan dikerjakan manual. Setiap pekerja mampu menjilid 150300 kitab dengan bayaran Rp 15.000 Rp 25.000 per hari.
Tepung Cokelat di Celana Dalam SURABAYA - Penjual makanan ringan agar-agar keliling ini mau enaknya sendiri. Ia ingin untung besar tetapi tidak mau mengeluarkan modal. Caranya ia mencuri bahan pembuat agar-agar di sebuah supermarket di Jl Manyar Kertoarjo. Dua kali melakukan aksi, Dedi Pradesa, 25, warga Jl Warugunung, Karangpilang ini ketagihan. Keuntungannya berlipat karena dia bisa mendapatkan bahan tanpa bayar. Tetapi kali ketiga, kamera CCTV yang dipasang menangkap wajahnya. Dedi yang baru menikah ini menyembunyikan agar-agar kering dalam celananya. Kapolsek Gubeng AKP Dwi Eko, Senin (31/8), mengatakan bahkan sekotak tepung cokelat dimasukkan celana dalam. Dia tidak menduga jika petugas sekuriti langsung menyanggongnya di depan toko. Dedi tidak bisa berkutik. Selanjutnya petugas menghubungi Polsek Gubeng dan dilakukan pemeriksaan Dedi pun mengakui. ■ iit
Jutaan Rupiah Ditukar Kaleng SIDOARJO - Ny Khairunisa, 46, asal Kampung Arab RT 7/RW 2 Kecamatan Kraksaan Probolinggo memanfaatkan orang-orang yang ingin kaya dengan cara gampang. Perempuan ini dilaporkan menipu karena mengaku bisa menggandakan uang. Tersangka dibekuk setelah Ny Khalimah, 54, warga Desa Betro Kecamatan Sedati melapor. Khalimah berkenalan, 27 Agustus 2009, di Jl Raya Sedati. Khalimah menyerahkan Rp 1,7 juta. Khairunisa menyerahkan satu kaleng biskuit bekas yang katanya berisi uang ratusan juta rupiah. “Kaleng boleh dibuka seminggu kemudian,” kata Khairunisa di Mapolek Sedati, Senin (31/8). Khalimah percaya. Bahkan dia kembali menyerahkan Rp 2.421.000 dan diganti satu kantong plastik hitam. Tak sabar, Khalimah membuka kantong. Isinya hanya potongan kertas koran dengan amplop bertuliskan Rp 2 juta dan Rp 3 juta. Isi kaleng juga sama. Kapolsek Sedati, AKP Giatno, didampingi Kanitreskrim Aiptu Suhadak, Senin (31/8), juga menerima pengaduan Adhim, 40, warga Desa Betro, yang menyerahkan Rp 2 juta. ■ st3
Urus KTP... ■ DARI HALAMAN 3
paspor baru dibuka 13 Agustus 2009. Kabid Insarkom Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Surabaya di Waru Dodi Karnida mengatakan, pemercepatan proses pembuatan paspor hijau bagi CJH ini merupakan upaya lembaganya untuk memberikan layanan terbaik bagi masyarakat yang akan menunaikan ibadah haji. “Selama berkasnya valid dan sudah memenuhi persyaratan yang ada, pengurusan paspornya tinggal foto saja. Makanya bisa lebih cepat,” ujarnya kepada Surya, Senin (31/8). Pihaknya, kata Dodi, sebelumnya menargetkan 9.088 paspor yang ditanganinya akan diselesaikan selama sebulan. Ini dengan perkiraan, satu hari petugasnya dapat memproses minimal 300 paspor. Tapi, dalam per kembangan, selain tetap membuka layanan selama hari libur Sabtu dan Minggu, pihaknya juga memilih untuk melakukan jemput bola. CJH tidak perlu datang ke kantor imigrasi di Waru. Tapi, tinggal datang ke Kandepag masing-masing untuk melakukan foto. “Jemput bola itu kita lakukan misalnya di Surabaya, Mojokerto, dan Jombang,” jelasnya. Khusus 3.011 paspor sisanya, Dodi memperkirakan dalam seminggu ini sudah rampung. Dari jumlah tersebut, kebanyakan yang belum adalah CJH asal Surabaya dan
Sidoarjo. Namun, Rabu (2/8) besok, jumlahnya dipastikan banyak berkurang, karena sebanyak 700 CJH sudah siap difoto untuk pembuatan paspor. Paginya foto untuk 500 CJH asal Surabaya, sementara siangnya untuk 200 CJH asal Sidoarjo. “Kendala mereka yang belum foto biasanya karena berkas mereka belum diserahkan Kandepag ke kami,” imbuh Dodi. Kabid Haji Umroh Zakat dan Wakaf Kanwil Depag Jatim Najiyullah Najiyullah mengimbau agar Depag kabupaten/kota yang sudah menerima paspor dari kantor imigrasi segera memberikan paspor ke Kanwil Depag. Karena paspor tersebut akan dijadikan dasar untuk pengurusan visa ke Kantor Kedutaan Besar Arab Saudi di Jakarta. “Lebih cepat diberikan, lebih baik karena makin memudahkan pengurusan visanya,” tuturnya. Menurut Najiyullah, pengurusan visa tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya. Jika tahun sebelumnya, apabila CJH sudah melunasi BPIH sudah mendapatkan visa, pelunasan BPIH menjadi syarat sebelum pengurusan paspor hijau dan visa diberikan setelah paspor selesai terlebih dahulu. Mengapa paspor tak diberikan kepada CJH? Hal itu, kata Najiyullah sengaja dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya keteledoran CJH, misalnya paspor tertinggal di rumah atau hilang ketika mereka hendak berangkat. ■ uus/uji
GRESIK – SURYA TAWURAN yang melibatkan ratusan warga Dusun Timbuan Desa Tambak Menjangan, Kecamatan Sarirejo Lamongan dengan warga Desa Sumengko Kecamatan Duduksampeyan Kabupaten Gresik, terjadi Minggu (30/8) malam. Akibatnya, Sun’an, Kepala Desa Tambak Mejangan mengalami luka di sekujur tubuhnya karena dihajar warga Desa Sumengko. Untuk menghindari amuk massa, pasukan Dalmas dari Polres Gresik dan Lamongan, diterjunkan untuk mengamankan. Kasus ini bermula ketika seorang warga Dusun Timbuan dimintai uang oleh sejumlah pemuda, yang diduga
warga Desa Sumengko. Korban melapor ke Kades Tambak Menjangan yang langsung mendatangi kawanan pemuda ini. Peringatan kades justru diterima dengan emosi, dengan menghajar Sun’an hingga babak belur. Sun’an dirawat di RS Soegiri Lamongan karena mengalami luka memar dan pelipisnya sobek. Melihat kadesnya dihajar, ratusan
warganya membalas dengan menyerbu Desa Sumengko. Karena yang dicari tidak ada, warga yang emosi menggulingkan pos kamling milik Desa Sumengko. Kasat Reskrim Polres Lamongan, AKP Sutopo dan Kasat Reskrim Polres Gresik, AKP Ernesto Seiser, membenarkan kejadian ini. “Sekarang masih antisipasi dengan menempatkan pasukan Dalmas di masing-masing desa,” ujar Ernesto. Kepala Dusun Timbuan, Samsuri mengakui banyak warganya setiap kali melewati kawasan ini dimintai uang oleh orang yang mengaku warga Desa Sumengko. “Kami minta tidak terulang kembali, karena ini pernah terjadi pada tahun 1999,” ujar Samsuri usai pertemuan dengan Muspika di Balai Desa Sumengko, Senin (31/8). Pertemuan itu juga menghasilkan kesepakatan, dibangunnya pos kamling bersama. ■ san
Cosmo Spa Diobok-Obok Polisi Dicurigai Sediakan Layanan Plus SURABAYA - SURYA Giliran Cosmo Spa yang menempati bekas gedung Go Skate di lantai IV Jl Embong Malang yang dimasuki Polwiltabes Surabaya, Senin (31/8). Penggerebekan berlangsung sekitar pukul 15.00 WIB. Pada jam itu polisi tidak menemukan lelaki yang tengah sauna atau pijat refleksi. Bahkan tidak ada terapis perempuan yang melayani tamu. Kedatangan polisi berpakaian dinas dan preman membuat panik karyawan panik karena tidak biasanya polisi datang dengan jumlah banyak. Polisi menyisir 48 kamar layanan. Lampu kamar semuanya mati. Bahkan semua pintu kamar terbuka. Petugas yang curiga dengan salah satu kamar disuruh menyalakan lampu. Justru polisi itu yang terbelalak melihat kemewahan kamar. Di situ ada bath up, shower, dan spring bed yang tertata dengan rapi. “Seperti kamar hotel bintang lima,” tutur polisi berpangkat Briptu. Penyisiran dilakukan ke area belakang. Di satu ruangan terdapat 51 perempuan muda berseragam biru muda yang sangat pendek, nyaris seluruh paha terpampang. Mereka duduk berselonjor. Begitu ada polisi masuk, sarung pantai segera dipa-
kai menutup kaki dan kepala. Kabag Ops Polwiltabes Surabaya, AKBP Tri Widagdo, yang memimpin penggerebekan sibuk mengatur anak buahnya. Beberapa polwan disuruh masuk ke ruang penunggu. Karena tidak ada yang melayani tamu, ke-51 terapis hanya didata. “Operasi ini untuk mengantisipasi prostitusi terselubung,” kata AKBP Tri Widagdo. Pengelola Cosmo Spa, Roni Nugroho yang ditemui saat penggerebekan, berani buka karena tidak ada larangan dari Pemkot Surabaya. “Apa maksud kedatangan polisi kami tidak tahu. Tahun lalu juga buka seperti biasa,” ujar Roni yang selama Ramadan mengaku tamu yang datang turun 80 persen.
Mbah Kusir...
Menurut cerita Kasno, Mbah Kusir adalah Kusir Sunan Ampel. Cerita ini baginya sahih meskipun makamnya hanya berjarak sekitar setengah kilometer dari makam Sunan Bungkul. Mbah Kusir dipercaya memiliki karomah alias kemuliaan Tuhan. Seperti kemuliaan yang dimiliki tuannya, Sunan Ampel. Dia berangkat dari golongan masyarakat kebanyakan tidak seperti sang sunan yang lahir dari golongan ningrat. Namun justru dengan latar belakang itulah banyak orang yang datang ke makam ini. Sosok Mbah Kusir begitu dihormati, tidak kalah dengan sosok Sunan Ampel. Pekerjaannya yang dianggap tidak penting juga dinilai memiliki makna filosofis. Sebagai jurumudi kereta berkuda, Mbah Kusir dianggap ikut membimbing jalan kebaikan. Dia dipercaya memiliki kekuatan seperti kekuatan para wali. “Saya juga heran, banyak juga orang di luar Surabaya yang datang berziarah ke makam Mbah Kusir,” kata Kasno. Sayang, saat ini makamnya nyaris tidak terlihat. Berada di punggung permukiman elite zaman Belanda, Darmo,
■ DARI HALAMAN 3
saja ditemukan beberapa tahun belakangan. Kata Kasno Purwanto, Ketua RW V Keputran, nama asli Mbah Kusir adalah Jumakhir. “Selama ini orang hanya mengenal nama Mbah Kusir,” katanya kepada Surya, kemarin. Nama asli itu justru ditemukan adik Kasno, Suryo Hadi. Kakak beradik ini adalah anak almarhum Kasdi, sesepuh kampung Dinoyo yang selama hidupnya merawat makam Mbah Kusir. Suryo menemukan nama itu dari lelaku dan kesaksian orang tuanya semasa hidup. Suryo berinisiatif membuat plakat besi cor untuk setiap nama di makam ini sebagai penanda. Ada tiga makam dalam dua pusara raksasa itu. Selain makam Jumakhir, juga ada makam istri Jumakhir, yaitu Juminah. Dan makam Jumaual kerabat Mbah Kusir. Makam ini dibatasi tembok dan dipagar besi, digembok. “Kami yang berinisiatif membersihkannya setiap saat karena sebelumnya menjadi tempat penyimpanan gerobak teh botol, kumuh,” kata Kasno.
SURABAYA - SURYA Perseteruan Pemkot Surabaya dengan PT Surya Inti Permata (SIP) kian meruncing. Secara resmi Pemkot Surabaya melaporkan pembangunan 19 gedung yang dibangun PT SIP di Jl Dukuh Kupang ke Sentra Pelayanan Kepolisian (SPK) Polwiltabes Surabaya karena dinilai menyalahi aturan, Senin (31/8). Menariknya, kuasa hukum yang ditunjuk pemkot dengan kuasa hukum Saleh Ismail Mukadar, anggota DPRD Jatim, sama yakni Dading P Hasta. Saleh juga menggugat PT SIP secara perdata di Pengadilan Negeri (PN) Surabaya. Kesamaan kuasa hukum ini memunculkan dugaan adanya kekompakan pemkot dan Saleh dalam melawan PT SIP. Dading mengaku hal itu hanya kebetulan. Menurutnya, dalam kasus ini PT SIP melanggar UU Nomor 26/2007 tentang Tata Ruang. Itu untuk parkir dan lahan terbuka. “Nyatanya dibangun ruko. Kasus ini ancaman hukumannya lima tahun dan atau dengan Rp 1 miliar,” tegas Dading saat ditemui di Polwiltabes Surabaya. Gedung yang dibongkar itu sudah sesuai prosedur karena tidak mengantongi Izin Mendirikan Bangunan. Usai melapor ke Polwiltabes Surabya, Senin kemarin (31/8) dia juga memasukkan gugatan perdata Saleh Ismail Mukadar ke PN Surabaya. Saleh menuding PT SIP telah melakukan pelanggaran Pasal 310 dan 311 KUHP tentang Pencemaran Nama Baik. Tidak tanggung-tanggung, Saleh mengajukan kerugian materiil Rp 5 triliun. Dihubungi terpisah Saleh Ismail Mukadar mengaku penunjukan Dading bukan karena pemkot tapi karena kedekatannya dengan Dading. Dalam kasus ini Saleh merasa difitnah telah menerima Rp 2 miliar dari PT SIP. Kuasa hukum PT SIP, Muara Harianja mempersilakan pemkot dan Saleh. “Tapi ini kan lucu, kami ini yang dibongkar kok malah kami yang dilaporkan. Harusnya mereka menyadari kalau mereka salah. Kami siap meladeni proses hukumnya. Kami optimistis menang,” kata Muara yang mengaku punya bukti berupa cek mundur atas Rp 2 miliar yang disebut-sebut Saleh. ■ mif/uus
Satu Merahkan Surabaya
Menurut Roni, izin spa dengan panti pijat dan salon itu berbeda. Selama Ramadan, Cosmo Spa tetap buka seperti biasa pukul 10.00 WIB dan tutup pukul 22.00 WIB. Sementara itu, Kepala Kesbanglinmas Surabaya Soemarno memastikan spa bukan termasuk dalam tempat hiburan yang harus tutup selama Ramadan. Spa masih bisa buka asalkan memenuhi ketentuan Perda Nomor 2 Tahun 2008 tentang Kepariwisataan di antaranya tidak boleh menyediakan layanan khusus yang bertentangan dengan norma agama. “Selama aturan dipenuhi tidak masalah,” kata Soemarno, Senin (31/8). Terkait Cosmo Spa, Beberapa waktu lalu pemkot juga melakukan sidak ke Cosmo Spa tetapi tidak mencatat pelanggaran. ■ mif/uus
DATA Polwan mendata 51 terapis di Cosmo Spa, Jl Embong Malang, saat Polwiltabes Surabaya menggerebek tempat itu, Senin (31/8). surya/anas miftakudin
makam ini semakin dijepit oleh sebuah musala dan kantin milik kecamatan. Tempatnya tersembunyi di tengah kompleks kantor Kecamatan Tegalsari. Sebelum menjadi kantor kecamatan, sebelumnya kawasan ini adalah lahan makam Dinoyo. Namun sejak 1982 makam tua itu dipindah menyisakan makam Mbah Kusir. Ada yang unik dari makam Mbah Kusir. Kepercayaan lawas ternyata masih dijalankan oleh warga di perkampungan pusat kota ini. Setiap ada pejabat baru di lingkungan ini harus melakukan ritual selamatan dengan membuat ketan intip atau kerak ketan plus lauk. Ini juga wajib untuk warga biasa yang akan pindah dan datang ke kampung Dinoyo. Dalihnya untuk menghormati leluhur yang ‘membuka’ peradaban Dinoyo yaitu Mbah Kusir. Yang tidak kalah penting, yang membuat ketan intip harus seorang janda yang sudah tidak menstruasi. “Doanya tetap kepada Yang Maha Kuasa, namun tempat selamatannya di makam Mbah Kusir. Ini sudah berlangsung sejak lama mungkin sejak zaman Belanda,” kata Kasno. ■
SURABAYA - SURYA Campur tangan orang tua dalam pengembangan bakat anak tentu diperlukan asal masih dalam batas tertentu. Lebih baik lagi jika mereka memberi fasilitas tetapi tidak ada unsur paksaan sama sekali. “Pengembangan bakat memang lebih baik sejak dini. Kemampuan anak-anak bakal terbentuk dan hasilnya bagus,” ucap Astrid Wiratna, psikolog Universitas Surabaya pada program Opini, tvOne, di Atrium Tunjungan Plasa I Surabaya, Senin (31/8). Menurut Executive Producer tvOne, Yeni Hastuti, Opini atau obrolan penting hari ini mengangkat topik anak berprestasi. “Kami ingin orang paham bagaimana sebaiknya mengembangkan kemampuan anak itu,” terang Yeni. Untuk itu, hadir penyanyi cilik yang beranjak remaja, Tina Toon, berbagi pengalaman. “Saya memang suka
menyanyi. Tidak ada paksaan sama sekali. Pelajaran di sekolah juga tidak menemui masalah,” tuturnya. Kedatangannya di Surabaya ini sekaligus promo album baru, I Love Music. Satu lagu andalan sempat dinyanyikan di hadapan pengunjung, Cinta Malu. Tampak pula empat bersaudara yang meraih rekor MURI atas bakat bermain berbagai jenis instrumen musik. Mereka adalah Natalia Liviani Tandiono (piano), Celine Liviani Tandiono (violin), Felicia Liviani Tandiono (cello), dan Lita Liviani Tandiono (biola). Program Opini dan Expose disiarkan langsung dari Surabaya, Selasa (1/9), dengan artis Joeniar Arif serta pembawa acara Moza Pramita dan Nico Siahaan. “Ini rangkaian Satu Merahkan Surabaya tvOne selama 28 Agustus–2 September di Surabaya,” ujar Supriyana, Kabiro tvOne Surabaya. ■ ida
Afgani Siap...
mistis. “Kalau aliran dukungan kuat. Partai Demokrat tentu akan rasional untuk menentukan pilihan,” tegasnya. Sementara itu, terkait pilwali, Dewan Pengurus Cabang (DPC) PDIP Surabaya mengusulkan kepada DPP agar menggunakan sistem pemilu kecil dalam memutuskan calon wali kota (cawali) Surabaya mendatang. Sekretaris DPC PDIP Surabaya Wisnu Sakti Buana mengatakan, sistem itu dianggap lebih tepat untuk melihat dukungan riil masyarakat terhadap kandidat cawali yang diusung PDIP. “Dari tahun ke tahun, Wali Kota Surabaya itu berasal dari PDIP. Makanya, kami ingin memegang tradisi itu,” katanya. Menurut dia, mengenai teknis pelaksanaan pemilu kecil, diharapakan DPP PDIP mengadakan survei langsung dengan menggelar pemilihan di kalangan masyarakat dengan mencantumkan nama-nama kandidat yang bakal diusung nanti. Setidaknya, dari sekitar 3 juta pemilih di Surabaya, DPP PDIP bisa menggaet sekitar 1juta warga potensi pemilih di Surabaya dalam Pilwali 2010. Untuk menentukan namanama dalam pemilu kecil, katanya, bisa dilakukan setelah mendapat rekomendasi dari DPD PDIP Jatim setelah mendapat penentuan nama-nama kandidat dari Rakercabsus DPC PDIP Kota Surabaya. “Dalam Rakercabsus setiap ranting akan diberi hak untuk mencalonkan nama kandidat,” katanya. Namun, Wisnu hingga saat ini belum bisa memastikan siapa yang bakal maju sebagai kandidat cawali 2010 mendatang. “Semua itu tergantung dari keputusan nanti,” ujarnya. ■ uus/ant
■ DARI HALAMAN 3
masih kerabat Presiden SBY ini. Kenapa hanya cawawali? Bapak dua anak ini mengaku sudah mengukur diri. Meski berpengalaman dalam hal birokrasi, ia mengaku belum berkompeten jadi cawali. Afgani siap ‘dikotak’ terkait pencalonan dirinya. Tak hanya itu, ia bahkan siap menanggalkan jabatan PNS-nya. “Kalau jika nanti dicalonkan saya akan mundur,” tegasnya. Dengan status sebagai PNS, Afgani belum bisa bergerak leluasa, karena ada larangan berpolitik praktis. Namun, dia tetap berusaha menjalin komunikasi politik dengan calon wali kota maupun di internal Partai Demokrat. “Sekarang saya wait and see dulu,” tuturnya. Menanggapi pencalonan Afgani, Fandi Utomo menyatakan cocok untuk dipertimbangkan PD. “Beliau ini bukan orang lain. Kalau dulur ya dulur. Sekarang tinggal kesiapan beliau saja,” kata Fandi yang disebut-sebut didukung oleh 16 PAC PD se Surabaya. Apakah ini berarti Afgani bisa menjadi pasangannya? Mantan dosen ITS ini belum bisa memastikan. “Kalau jodoh tidak kemana. Yang pasti saya bisa memberi garansi kalau beliau orang baik, apalagi keluarganya,” kata Fandi sambil tersenyum. Fandi sendiri saat ini masih terus menggalang dukungan di tingkat masyarakat mulai dari tingkat PAC hingga organisasi kemasyarakatan lainnya. Meski belum pasti dicalonkan Partai Demokrat, namun Fandi mengaku opti-
C M Y K
HARIAN SURYA
PAGE 04
C M Y K
4
HARIAN SURYA
PAGE 4A
Malang Batu
SURYA, SELASA, 1 SEPTEMBER 2009
E-300 CBU Dibanderol Rp 1 M MALANG – SURYA Krisis finansial global memang terjadi, tapi pasar penjualan mobil sedan premium khususnya Mercedes Benz dipercaya tetap akan tumbuh. Optimisme yang diusung PT Kedaung Satrya Motor (KSM), Authorized Mercedes Benz Dealer di Indonesia, muncul seiring hadirnya seri terbaru E-Class CBU (completely built up), yang diluncurkan awal Agustus 2009 lalu di Jakarta. “Seri terbaru E-Class sudah diinden konsumen sejak tiga bulan lalu. Kami mendapatkan inden sekitar 30 unit dan baru mulai sekarang bias memenuhi. Respons pasar yang positif ini, membuat Keadung optimistis bisa memenuhi target penjualan tahun ini, yakni sedikitnya sama dengan tahun lalu 200 unit,”
beber Niluh Sagita Dewi, Marketing Manager, PT KSM. Di Malang, perkenalan Mercedes Benz seri E-Class, diwakili seri E-300 Elegance. Sedan warna silver seharga Rp 1, 059 M itu mulai diperkenalkan ke publik Malang, lewat pameran di Plaza Araya, Senin (31/8). Keyakinan penjualan Mercedes Benz akan mendapatkan respons positif karena bakal hadir pula seri E-Class CKD (completely knock down) di pasaran November 2009. Saat ini, PT KSM juga mulai membuka indent E-Class CKD seharga Rp 900 jutaan. Selama semester II/2009, Mercy banyak mengeluarkan varian seri terbaru, mulai New E Class, B180 yang harganya di kisaran Rp 400 juta, GL Class, E Class hingga ML Class. ■ why
MEWAH - Mercedes seri E 300 seharga Rp 1 miliar dipamerkan di Plaza Araya, Senin (31/8).
Listrik Byar Pet, Pedagang Jengkel
surya/agus setiawan
TEMA 1000 CINTA - Koordinator badan pekerja Malang Corruption Watch (MCW), Zia Ulhaq, menyampaikan aspirasinya di depan para anggota DPRD Kota Batu yang baru saja dilantik dalam demonstrasi yang diikuti puluhan anggota MCW di gedung DPRD Kota Batu, Senin (31/8). Salah satu tuntutan MCW adalah agar DPRD memperbaiki kinerjanya dan rajin turun ke bawah untuk menyerap aspirasi masyarakat.
Dewan Dihadiahi Balon LSM : Tuntaskan Masalah di Batu
surya/nedi putra aw
BATU - SURYA BARU saja sehari merasakan kursi empuk di gedung dewan Kota Batu, pengurus dewan sementara sudah didemo Forum Masyarakat Sipil Kota Batu (Formasi Koba). Formasi Koba yang terdiri dari kumpulan sejumlah LSM di Batu itu menghujani anggota dewan baru dengan protes yang diikatkan ke balon dan dilepas di dalam ruang rapat DPRD Kota Batu, Senin (31/8).
surya/agus setiawan
ISOTONIK ALAMI - Beberapa warga membeli kelapa muda atau degan di Jalan Irian Jaya, Comboran, Kecamatan Klojen, Kota Malang, Sabtu (29/8). Di tempat ini hanya dengan Rp 10.000, Anda bisa mendapatkan 3-4 buah kelapa muda. Di bulan puasa, kelapa muda memang banyak dicari masyarakat karena mengandung isotonik alamiah yang sangat penting untuk mengembalikan stamina dan cairan tubuh yang hilang selama berpuasa.
0341-9597240 YOK OPO BES, jalan zaenal zakse (kebalen) ga layak. Wes embonge ajor, macet pisan. 03419985587 YOK OPO BES, jembatan di depan masjid ke arah PG krebet kok diperbaiki tapi gak mari2, jln jd macet tiap hari. Tlg diperhatikan bes, makasih.. 083835389488
“Kami ingin datang baik-baik dan bertemu dewan yang baru. Sebagai bentuk silahturahmi, kami menghadiahi mereka balon yang berisi harapan masyarakat Batu,” ungkap salah seorang personil Formasi Koba yang juga anggota Malang Corruption Watch (MCW), Zia’ Ulhaq. Dalam aksi simpatik itu, hadir berbagai tokoh LSM mulai dari Suara
Perempuan Desa (SPD), MCW, Walhi serta Ibnu Tricahyo. Sebagian besar dari mereka mengutarakan permasalahan yang mereka dalami yang terjadi di Kota Batu, mulai dari masalah gender, keberpihakan kebijakan kepada petani dan warga Batu, hingga pelestarian lingkungan hidup. “Kami harap dewan yang baru ini punya semangat positif yang baru.
Tak menggunakan kewenangan dan fasilitas berupa gedung dewan, Mobil Dinas dan dana operasional untuk kepentingan pribadi,” ujar Ibnu Tricahyo. Kedatangan puluhan anggota Formasi Koba diterima langsung oleh tiga pengurus dewan sementara, yakni Ketua dewan sementara Suliadi, Wakil Ketua dewan Suhadi dan Sugeng Hariono. Dalam pertemuan itu, pengurus dewan akan mempertimbangkan semua aspirasi yang diusung para LSM itu. “Kami juga akan menyimpan semua balon dan permintaan Formasi Koba yang diikatkan di semua balon yang ada di gedung dewan ini. Sehingga sewaktu-waktu jika warga Batu ke sini bisa melihat bukti masukan mereka tetap kami simpan dan kami pertimbangkan dengan baik,” ungkap Suhadi, Wakil Kerua dewan sementara. ■ st11
Soal Mobdin, Anggota Lama Tetap Ngeyel PENGEMBALIAN mobil dinas (mobdin) dan laptop dari tangan mantan anggota DPRD Batu semakin mengambang. Pemkot Batu melalui Dinas Pengelolaan Pendapatan, Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD) Bagian Aset mengklaim, sudah mengantongi 11 mobdin dari dewan, sedangkan sekretariat dewan (sekwan) mengaku baru mendapat titipan tiga mobdin dari pejabat struktural dewan lama. Kabid aset, Achmad Suparto, menyebutkan semua kendaraan itu sudah di parkir di depan kantor DPPKAD. Termasuk mobil yang dipakai HA Budiono, mantan dewan yang kini menjabat sebagai
Wakil Wali Kota Batu. “Kami pun sudah mengirimkan surat penarikan mobdin dan laptop, Jumat lalu. Batas waktunya pengembalian Minggu lalu, namun baru 11 mobdin yang kembali. Sedangkan laptop hanya satu, dari HA Budiono,” ungkap Suparto, Senin (31/8). Namun, ketika melihat ke parkiran di depan DPPKAD, Surya hanya menemukan 10 mobdin berwarna biru jenis Xenia yang di belakangnya ditempeli slogan Batu kota Wisata. Padahal mobdin yang dimiliki para dewan berwarna hitam dan tidak dipasangi stiker Batu Kota Wisata. “Sepertinya ini bukan mobdin yang dipinjamkan ke dewan. Lihat
saja tak satu pun pelat nomornya sama dengan plat nomor milik dewan yang lama,” celetuk seorang pegawai dewan kota Batu, ketika mampir ke Pemkot Batu. Anehnya, mobdin biru yang sama juga dipajang Pemkot Batu saat pelantikan anggota dewan dan diklaim sebagai mobdin yang sudah dikembalikan. Dipihak Sekwan, Supendi, Humas Sekwan, mengaku saat ini dirinya baru menerima tiga titipan mobdin dari dewan lama. Yakni dua mobdin dari Punjul Santoso serta satu unit Mobdin jenis Grand Vitara dari Andrek Prana. “Yang lainnya kami tidak tahu,” ungkap Supendi. ■ st11
KARANGPLOSO - SURYA Sejumlah pedagang di Blok F Pasar Karangploso mengeluhkan listrik di kiosnya yang sering byar pet. “Kalau listrik selalu mati, bagaimana kami bisa bekerja,” keluh Ny Endah, salah satu pedagang di Blok F, Senin (31/8). Lontaran kejengkelan itu juga sempat diutarakan di sela sidak di pasar setempat oleh tim terpadu Pemkab Malang yang mengunjungi blok ini. Menurutnya, ketika pedagang masuk pukul 00.00 WIB dini hari, listrik sering tidak menyala. Bahkan hingga Senin siang lalu, listrik di blok itu belum menyala. Plt Kepala Pasar Karangploso, Herry Sujanto, membenarkan kondisi itu. “Hampir tiap enam jam sekali listrik di pasar ini njeglek. Tapi kalau kita telusuri, sering tidak ditemukan penyebabnya. Mungkin ada yang memakai listrik melebihi kapasitas,” ujar Herry yang juga mengaku untuk mengaliri listrik di Pasar Karangploso, meteran listriknya hanya satu. Para pedagang di Pasar Semi Modern Karangploso merupakan pindahan dari Pasar Karangploso lama ditambah para pedagang poncok’an (bakul) di luar pasar lama. Selain listrik, soal luas kios di lokasi baru yang tidak sama dengan yang mereka miliki di pasar lama, juga masih disoal. “Di pasar lama, saya punya kios ukuran 24 m2. Tapi di sini hanya mendapat 12 m2. Sehingga barang-barang dagangan tidak cukup,” kata Ny Kasniti, pemilik kios yang sudah menyerahkan kios miliknya untuk anaknya, Ny Listariyanti. Terkait luasan ini, Kadisperindag dan Pasar Kabupaten Malang, H Syakur Kullu, mengatakan menyusut luas kios karena jumlah pedagang yang ditampung semakin banyak. “Kalau di pasar lama diisi 500 pedagang, setelah ada pasar baru ini, banyak pedagang di luar pasar juga ingin masuk. Ini memengaruhi rancangan luas lahan dagangan,” kata Syakur. ■ vie
Prapto Terlempar, Untari Tetap KLOJEN - SURYA Sejumlah fraksi di DPRD Kota Malang sudah mulai memploting anggotanya untuk duduk dalam komisi. Di antara fraksi yang sudah membicarakan ploting komisi ini adalah FPKB, FPAN, dan FPDIP. Anggota FPDIP, Drs Ec RB Priyatmoko Utomo MM, mengakui draf penempatan anggota fraksinya untuk komisi sudah disusun. Penempatan anggota fraksinya di komisi, jelas Priyatmoko, didasarkan latar belakang disiplin ilmu yang dimiliki dan kompetensi. “Rancangan itu yang menentukan partai. Dasarnya juga profesionalitas anggota. Seperti Eka Satriya Gautama SH Mhum, melihat latar belakang disiplin ilmunya lebih pas kalau berada di Komisi A,” jelas Moko, sapaan Priyatmoko yang juga Sekretaris DPC PDIP Kota Malang, Senin (31/8). Informasi yang diperoleh Surya, delapan dari sembilan anggota FPDIP DPRD Kota Malang akan disebar merata di Komisi A, B,C, dan Komisi D. Mereka yang diplot di Komisi A adalah Eka Satriya Gautama dan H Nurudin Huda, Komisi B Dra Sri Untari dan Abd Hakim, Komisi C Arif Wicaksono dan Kwindya Dwi Karana, sedang Komisi D Suprapto SH dan Tri Yudiani. Kalau rancangan itu disetujui ketua DPC berarti Suprapto terlempar dari Komisi C, sedang Sri Untari yang juga kandidat Ketua FPDIP tetap di Komisi B. “Nggak apa-apa di Komisi D,” ungkap Suprapto. FKB telah menentukan Komisi A ditempati Arief Wahyudi, Komisi B Siswo Waroso, Komisi C Sutiaji, dan Komisi D Rasmuji. ■ ekn
YOK OPO BES, embong kec wagir akeh sing ambles/ rusak kakehan diliwati dumd truk momot lemah orok 03419288156 P EDDY tolong anak buahnya meneliti lampu merah terutama perempatan BCA. Banyak yg mati. Trims.. 081233741840 BES INEP yang ayas hormati..tlg d spanjang jalan mayjen sungkono di tambah PJU. Soale kalo malam kondisi jalan kurang terang, sring trjdi keclakaan. Suwon bes. 03419505840
C M Y K
HARIAN SURYA
PAGE 4A
C M Y K
4
HARIAN SURYA
PAGE 04
Surabaya
SURYA, SELASA 1 SEPTEMBER 2009
Saleh Gugat Rp 5 Triliun
MODAL KERJA - Pundi amal dan pemberian modal kerja di Hall Salsabila PWNU Jatim, Rabu (2/9), pukul 15.00 WIB. SANTUN - Santunan untuk 600 anak yatim piatu di Rasa Sayang Bambooden, Kamis (3/9), pukul 15.00 WIB.
Juara Lomba Iptek Nasional SURABAYA - Berbekal pengetahuan dari kegemaran membaca, Encik Muh Ibnussabil dengan mudah mengerjakan soal-soal lomba Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Iptek) tertulis 2009. Iib, begitu dia dipanggil, heran ketika tahu dia menjadi juara Lomba Iptek Nasional 2009. Siswa kelas VI SD Muhammadiyah 4 Pucang ini meraih nilai tertinggi untuk kategori kelas V SD. Lomba itu dijalankan sejak Maret 2009 dengan membagikan soal lomba ke sekolah-sekolah. Ada 84.742 peserta dari 1.002 sekolah dari tingkat SD hingga SMA. Peserta kelompok SD dan yang sederajat saja 40.245 dari 479 sekolah seIndonesia. Kepala SD Muhammadiyah 4 Pucang, Solichin Fanani, mengikutsertakan semua siswanya dan tinggal menunggu keputusan panitia. Soal kategori kelas V SD terdiri dari 40 soal pilihan ganda dan lima uraian. “Saya menjawab sebisa saya, meskipun belum pernah diajarkan saya tapi ingat pernah membaca,” terang penggemar Bung Karno ini. ■ rey
surya/sugiharto
HORMAT - Pangarmatim, Laksamana Pertama TNI Ignatius Dadik Surarto (kanan), bersama Mantan Pangarmatim, Laksamana Muda TNI Lili Supramono memberikan penghormatan pada acara defile pasukan pada upacara sertijab Pangarmatim di Dermaga Ujung Madura Surabaya, Senin (31/8).
Dua Desa Tawuran Kades Dihajar, Pelipis Sobek
surya/erfan hazransyah
BERKAH PUASA - Seorang pekerja menjilid Alquran di industri rumahan Jl Kedinding Lor, Surabaya, Senin (31/8). Penjilidan dikerjakan manual. Setiap pekerja mampu menjilid 150300 kitab dengan bayaran Rp 15.000 Rp 25.000 per hari.
Tepung Cokelat di Celana Dalam SURABAYA - Penjual makanan ringan agar-agar keliling ini mau enaknya sendiri. Ia ingin untung besar tetapi tidak mau mengeluarkan modal. Caranya ia mencuri bahan pembuat agar-agar di sebuah supermarket di Jl Manyar Kertoarjo. Dua kali melakukan aksi, Dedi Pradesa, 25, warga Jl Warugunung, Karangpilang ini ketagihan. Keuntungannya berlipat karena dia bisa mendapatkan bahan tanpa bayar. Tetapi kali ketiga, kamera CCTV yang dipasang menangkap wajahnya. Dedi yang baru menikah ini menyembunyikan agar-agar kering dalam celananya. Kapolsek Gubeng AKP Dwi Eko, Senin (31/8), mengatakan bahkan sekotak tepung cokelat dimasukkan celana dalam. Dia tidak menduga jika petugas sekuriti langsung menyanggongnya di depan toko. Dedi tidak bisa berkutik. Selanjutnya petugas menghubungi Polsek Gubeng dan dilakukan pemeriksaan Dedi pun mengakui. ■ iit
Jutaan Rupiah Ditukar Kaleng SIDOARJO - Ny Khairunisa, 46, asal Kampung Arab RT 7/RW 2 Kecamatan Kraksaan Probolinggo memanfaatkan orang-orang yang ingin kaya dengan cara gampang. Perempuan ini dilaporkan menipu karena mengaku bisa menggandakan uang. Tersangka dibekuk setelah Ny Khalimah, 54, warga Desa Betro Kecamatan Sedati melapor. Khalimah berkenalan, 27 Agustus 2009, di Jl Raya Sedati. Khalimah menyerahkan Rp 1,7 juta. Khairunisa menyerahkan satu kaleng biskuit bekas yang katanya berisi uang ratusan juta rupiah. “Kaleng boleh dibuka seminggu kemudian,” kata Khairunisa di Mapolek Sedati, Senin (31/8). Khalimah percaya. Bahkan dia kembali menyerahkan Rp 2.421.000 dan diganti satu kantong plastik hitam. Tak sabar, Khalimah membuka kantong. Isinya hanya potongan kertas koran dengan amplop bertuliskan Rp 2 juta dan Rp 3 juta. Isi kaleng juga sama. Kapolsek Sedati, AKP Giatno, didampingi Kanitreskrim Aiptu Suhadak, Senin (31/8), juga menerima pengaduan Adhim, 40, warga Desa Betro, yang menyerahkan Rp 2 juta. ■ st3
Urus KTP... ■ DARI HALAMAN 3
paspor baru dibuka 13 Agustus 2009. Kabid Insarkom Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Surabaya di Waru Dodi Karnida mengatakan, pemercepatan proses pembuatan paspor hijau bagi CJH ini merupakan upaya lembaganya untuk memberikan layanan terbaik bagi masyarakat yang akan menunaikan ibadah haji. “Selama berkasnya valid dan sudah memenuhi persyaratan yang ada, pengurusan paspornya tinggal foto saja. Makanya bisa lebih cepat,” ujarnya kepada Surya, Senin (31/8). Pihaknya, kata Dodi, sebelumnya menargetkan 9.088 paspor yang ditanganinya akan diselesaikan selama sebulan. Ini dengan perkiraan, satu hari petugasnya dapat memproses minimal 300 paspor. Tapi, dalam per kembangan, selain tetap membuka layanan selama hari libur Sabtu dan Minggu, pihaknya juga memilih untuk melakukan jemput bola. CJH tidak perlu datang ke kantor imigrasi di Waru. Tapi, tinggal datang ke Kandepag masing-masing untuk melakukan foto. “Jemput bola itu kita lakukan misalnya di Surabaya, Mojokerto, dan Jombang,” jelasnya. Khusus 3.011 paspor sisanya, Dodi memperkirakan dalam seminggu ini sudah rampung. Dari jumlah tersebut, kebanyakan yang belum adalah CJH asal Surabaya dan
Sidoarjo. Namun, Rabu (2/8) besok, jumlahnya dipastikan banyak berkurang, karena sebanyak 700 CJH sudah siap difoto untuk pembuatan paspor. Paginya foto untuk 500 CJH asal Surabaya, sementara siangnya untuk 200 CJH asal Sidoarjo. “Kendala mereka yang belum foto biasanya karena berkas mereka belum diserahkan Kandepag ke kami,” imbuh Dodi. Kabid Haji Umroh Zakat dan Wakaf Kanwil Depag Jatim Najiyullah Najiyullah mengimbau agar Depag kabupaten/kota yang sudah menerima paspor dari kantor imigrasi segera memberikan paspor ke Kanwil Depag. Karena paspor tersebut akan dijadikan dasar untuk pengurusan visa ke Kantor Kedutaan Besar Arab Saudi di Jakarta. “Lebih cepat diberikan, lebih baik karena makin memudahkan pengurusan visanya,” tuturnya. Menurut Najiyullah, pengurusan visa tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya. Jika tahun sebelumnya, apabila CJH sudah melunasi BPIH sudah mendapatkan visa, pelunasan BPIH menjadi syarat sebelum pengurusan paspor hijau dan visa diberikan setelah paspor selesai terlebih dahulu. Mengapa paspor tak diberikan kepada CJH? Hal itu, kata Najiyullah sengaja dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya keteledoran CJH, misalnya paspor tertinggal di rumah atau hilang ketika mereka hendak berangkat. ■ uus/uji
GRESIK – SURYA TAWURAN yang melibatkan ratusan warga Dusun Timbuan Desa Tambak Menjangan, Kecamatan Sarirejo Lamongan dengan warga Desa Sumengko Kecamatan Duduksampeyan Kabupaten Gresik, terjadi Minggu (30/8) malam. Akibatnya, Sun’an, Kepala Desa Tambak Mejangan mengalami luka di sekujur tubuhnya karena dihajar warga Desa Sumengko. Untuk menghindari amuk massa, pasukan Dalmas dari Polres Gresik dan Lamongan, diterjunkan untuk mengamankan. Kasus ini bermula ketika seorang warga Dusun Timbuan dimintai uang oleh sejumlah pemuda, yang diduga
warga Desa Sumengko. Korban melapor ke Kades Tambak Menjangan yang langsung mendatangi kawanan pemuda ini. Peringatan kades justru diterima dengan emosi, dengan menghajar Sun’an hingga babak belur. Sun’an dirawat di RS Soegiri Lamongan karena mengalami luka memar dan pelipisnya sobek. Melihat kadesnya dihajar, ratusan
warganya membalas dengan menyerbu Desa Sumengko. Karena yang dicari tidak ada, warga yang emosi menggulingkan pos kamling milik Desa Sumengko. Kasat Reskrim Polres Lamongan, AKP Sutopo dan Kasat Reskrim Polres Gresik, AKP Ernesto Seiser, membenarkan kejadian ini. “Sekarang masih antisipasi dengan menempatkan pasukan Dalmas di masing-masing desa,” ujar Ernesto. Kepala Dusun Timbuan, Samsuri mengakui banyak warganya setiap kali melewati kawasan ini dimintai uang oleh orang yang mengaku warga Desa Sumengko. “Kami minta tidak terulang kembali, karena ini pernah terjadi pada tahun 1999,” ujar Samsuri usai pertemuan dengan Muspika di Balai Desa Sumengko, Senin (31/8). Pertemuan itu juga menghasilkan kesepakatan, dibangunnya pos kamling bersama. ■ san
Cosmo Spa Diobok-Obok Polisi Dicurigai Sediakan Layanan Plus SURABAYA - SURYA Giliran Cosmo Spa yang menempati bekas gedung Go Skate di lantai IV Jl Embong Malang yang dimasuki Polwiltabes Surabaya, Senin (31/8). Penggerebekan berlangsung sekitar pukul 15.00 WIB. Pada jam itu polisi tidak menemukan lelaki yang tengah sauna atau pijat refleksi. Bahkan tidak ada terapis perempuan yang melayani tamu. Kedatangan polisi berpakaian dinas dan preman membuat panik karyawan panik karena tidak biasanya polisi datang dengan jumlah banyak. Polisi menyisir 48 kamar layanan. Lampu kamar semuanya mati. Bahkan semua pintu kamar terbuka. Petugas yang curiga dengan salah satu kamar disuruh menyalakan lampu. Justru polisi itu yang terbelalak melihat kemewahan kamar. Di situ ada bath up, shower, dan spring bed yang tertata dengan rapi. “Seperti kamar hotel bintang lima,” tutur polisi berpangkat Briptu. Penyisiran dilakukan ke area belakang. Di satu ruangan terdapat 51 perempuan muda berseragam biru muda yang sangat pendek, nyaris seluruh paha terpampang. Mereka duduk berselonjor. Begitu ada polisi masuk, sarung pantai segera dipa-
kai menutup kaki dan kepala. Kabag Ops Polwiltabes Surabaya, AKBP Tri Widagdo, yang memimpin penggerebekan sibuk mengatur anak buahnya. Beberapa polwan disuruh masuk ke ruang penunggu. Karena tidak ada yang melayani tamu, ke-51 terapis hanya didata. “Operasi ini untuk mengantisipasi prostitusi terselubung,” kata AKBP Tri Widagdo. Pengelola Cosmo Spa, Roni Nugroho yang ditemui saat penggerebekan, berani buka karena tidak ada larangan dari Pemkot Surabaya. “Apa maksud kedatangan polisi kami tidak tahu. Tahun lalu juga buka seperti biasa,” ujar Roni yang selama Ramadan mengaku tamu yang datang turun 80 persen.
Mbah Kusir...
Menurut cerita Kasno, Mbah Kusir adalah Kusir Sunan Ampel. Cerita ini baginya sahih meskipun makamnya hanya berjarak sekitar setengah kilometer dari makam Sunan Bungkul. Mbah Kusir dipercaya memiliki karomah alias kemuliaan Tuhan. Seperti kemuliaan yang dimiliki tuannya, Sunan Ampel. Dia berangkat dari golongan masyarakat kebanyakan tidak seperti sang sunan yang lahir dari golongan ningrat. Namun justru dengan latar belakang itulah banyak orang yang datang ke makam ini. Sosok Mbah Kusir begitu dihormati, tidak kalah dengan sosok Sunan Ampel. Pekerjaannya yang dianggap tidak penting juga dinilai memiliki makna filosofis. Sebagai jurumudi kereta berkuda, Mbah Kusir dianggap ikut membimbing jalan kebaikan. Dia dipercaya memiliki kekuatan seperti kekuatan para wali. “Saya juga heran, banyak juga orang di luar Surabaya yang datang berziarah ke makam Mbah Kusir,” kata Kasno. Sayang, saat ini makamnya nyaris tidak terlihat. Berada di punggung permukiman elite zaman Belanda, Darmo,
■ DARI HALAMAN 3
saja ditemukan beberapa tahun belakangan. Kata Kasno Purwanto, Ketua RW V Keputran, nama asli Mbah Kusir adalah Jumakhir. “Selama ini orang hanya mengenal nama Mbah Kusir,” katanya kepada Surya, kemarin. Nama asli itu justru ditemukan adik Kasno, Suryo Hadi. Kakak beradik ini adalah anak almarhum Kasdi, sesepuh kampung Dinoyo yang selama hidupnya merawat makam Mbah Kusir. Suryo menemukan nama itu dari lelaku dan kesaksian orang tuanya semasa hidup. Suryo berinisiatif membuat plakat besi cor untuk setiap nama di makam ini sebagai penanda. Ada tiga makam dalam dua pusara raksasa itu. Selain makam Jumakhir, juga ada makam istri Jumakhir, yaitu Juminah. Dan makam Jumaual kerabat Mbah Kusir. Makam ini dibatasi tembok dan dipagar besi, digembok. “Kami yang berinisiatif membersihkannya setiap saat karena sebelumnya menjadi tempat penyimpanan gerobak teh botol, kumuh,” kata Kasno.
SURABAYA - SURYA Perseteruan Pemkot Surabaya dengan PT Surya Inti Permata (SIP) kian meruncing. Secara resmi Pemkot Surabaya melaporkan pembangunan 19 gedung yang dibangun PT SIP di Jl Dukuh Kupang ke Sentra Pelayanan Kepolisian (SPK) Polwiltabes Surabaya karena dinilai menyalahi aturan, Senin (31/8). Menariknya, kuasa hukum yang ditunjuk pemkot dengan kuasa hukum Saleh Ismail Mukadar, anggota DPRD Jatim, sama yakni Dading P Hasta. Saleh juga menggugat PT SIP secara perdata di Pengadilan Negeri (PN) Surabaya. Kesamaan kuasa hukum ini memunculkan dugaan adanya kekompakan pemkot dan Saleh dalam melawan PT SIP. Dading mengaku hal itu hanya kebetulan. Menurutnya, dalam kasus ini PT SIP melanggar UU Nomor 26/2007 tentang Tata Ruang. Itu untuk parkir dan lahan terbuka. “Nyatanya dibangun ruko. Kasus ini ancaman hukumannya lima tahun dan atau dengan Rp 1 miliar,” tegas Dading saat ditemui di Polwiltabes Surabaya. Gedung yang dibongkar itu sudah sesuai prosedur karena tidak mengantongi Izin Mendirikan Bangunan. Usai melapor ke Polwiltabes Surabya, Senin kemarin (31/8) dia juga memasukkan gugatan perdata Saleh Ismail Mukadar ke PN Surabaya. Saleh menuding PT SIP telah melakukan pelanggaran Pasal 310 dan 311 KUHP tentang Pencemaran Nama Baik. Tidak tanggung-tanggung, Saleh mengajukan kerugian materiil Rp 5 triliun. Dihubungi terpisah Saleh Ismail Mukadar mengaku penunjukan Dading bukan karena pemkot tapi karena kedekatannya dengan Dading. Dalam kasus ini Saleh merasa difitnah telah menerima Rp 2 miliar dari PT SIP. Kuasa hukum PT SIP, Muara Harianja mempersilakan pemkot dan Saleh. “Tapi ini kan lucu, kami ini yang dibongkar kok malah kami yang dilaporkan. Harusnya mereka menyadari kalau mereka salah. Kami siap meladeni proses hukumnya. Kami optimistis menang,” kata Muara yang mengaku punya bukti berupa cek mundur atas Rp 2 miliar yang disebut-sebut Saleh. ■ mif/uus
Satu Merahkan Surabaya
Menurut Roni, izin spa dengan panti pijat dan salon itu berbeda. Selama Ramadan, Cosmo Spa tetap buka seperti biasa pukul 10.00 WIB dan tutup pukul 22.00 WIB. Sementara itu, Kepala Kesbanglinmas Surabaya Soemarno memastikan spa bukan termasuk dalam tempat hiburan yang harus tutup selama Ramadan. Spa masih bisa buka asalkan memenuhi ketentuan Perda Nomor 2 Tahun 2008 tentang Kepariwisataan di antaranya tidak boleh menyediakan layanan khusus yang bertentangan dengan norma agama. “Selama aturan dipenuhi tidak masalah,” kata Soemarno, Senin (31/8). Terkait Cosmo Spa, Beberapa waktu lalu pemkot juga melakukan sidak ke Cosmo Spa tetapi tidak mencatat pelanggaran. ■ mif/uus
DATA Polwan mendata 51 terapis di Cosmo Spa, Jl Embong Malang, saat Polwiltabes Surabaya menggerebek tempat itu, Senin (31/8). surya/anas miftakudin
makam ini semakin dijepit oleh sebuah musala dan kantin milik kecamatan. Tempatnya tersembunyi di tengah kompleks kantor Kecamatan Tegalsari. Sebelum menjadi kantor kecamatan, sebelumnya kawasan ini adalah lahan makam Dinoyo. Namun sejak 1982 makam tua itu dipindah menyisakan makam Mbah Kusir. Ada yang unik dari makam Mbah Kusir. Kepercayaan lawas ternyata masih dijalankan oleh warga di perkampungan pusat kota ini. Setiap ada pejabat baru di lingkungan ini harus melakukan ritual selamatan dengan membuat ketan intip atau kerak ketan plus lauk. Ini juga wajib untuk warga biasa yang akan pindah dan datang ke kampung Dinoyo. Dalihnya untuk menghormati leluhur yang ‘membuka’ peradaban Dinoyo yaitu Mbah Kusir. Yang tidak kalah penting, yang membuat ketan intip harus seorang janda yang sudah tidak menstruasi. “Doanya tetap kepada Yang Maha Kuasa, namun tempat selamatannya di makam Mbah Kusir. Ini sudah berlangsung sejak lama mungkin sejak zaman Belanda,” kata Kasno. ■
SURABAYA - SURYA Campur tangan orang tua dalam pengembangan bakat anak tentu diperlukan asal masih dalam batas tertentu. Lebih baik lagi jika mereka memberi fasilitas tetapi tidak ada unsur paksaan sama sekali. “Pengembangan bakat memang lebih baik sejak dini. Kemampuan anak-anak bakal terbentuk dan hasilnya bagus,” ucap Astrid Wiratna, psikolog Universitas Surabaya pada program Opini, tvOne, di Atrium Tunjungan Plasa I Surabaya, Senin (31/8). Menurut Executive Producer tvOne, Yeni Hastuti, Opini atau obrolan penting hari ini mengangkat topik anak berprestasi. “Kami ingin orang paham bagaimana sebaiknya mengembangkan kemampuan anak itu,” terang Yeni. Untuk itu, hadir penyanyi cilik yang beranjak remaja, Tina Toon, berbagi pengalaman. “Saya memang suka
menyanyi. Tidak ada paksaan sama sekali. Pelajaran di sekolah juga tidak menemui masalah,” tuturnya. Kedatangannya di Surabaya ini sekaligus promo album baru, I Love Music. Satu lagu andalan sempat dinyanyikan di hadapan pengunjung, Cinta Malu. Tampak pula empat bersaudara yang meraih rekor MURI atas bakat bermain berbagai jenis instrumen musik. Mereka adalah Natalia Liviani Tandiono (piano), Celine Liviani Tandiono (violin), Felicia Liviani Tandiono (cello), dan Lita Liviani Tandiono (biola). Program Opini dan Expose disiarkan langsung dari Surabaya, Selasa (1/9), dengan artis Joeniar Arif serta pembawa acara Moza Pramita dan Nico Siahaan. “Ini rangkaian Satu Merahkan Surabaya tvOne selama 28 Agustus–2 September di Surabaya,” ujar Supriyana, Kabiro tvOne Surabaya. ■ ida
Afgani Siap...
mistis. “Kalau aliran dukungan kuat. Partai Demokrat tentu akan rasional untuk menentukan pilihan,” tegasnya. Sementara itu, terkait pilwali, Dewan Pengurus Cabang (DPC) PDIP Surabaya mengusulkan kepada DPP agar menggunakan sistem pemilu kecil dalam memutuskan calon wali kota (cawali) Surabaya mendatang. Sekretaris DPC PDIP Surabaya Wisnu Sakti Buana mengatakan, sistem itu dianggap lebih tepat untuk melihat dukungan riil masyarakat terhadap kandidat cawali yang diusung PDIP. “Dari tahun ke tahun, Wali Kota Surabaya itu berasal dari PDIP. Makanya, kami ingin memegang tradisi itu,” katanya. Menurut dia, mengenai teknis pelaksanaan pemilu kecil, diharapakan DPP PDIP mengadakan survei langsung dengan menggelar pemilihan di kalangan masyarakat dengan mencantumkan nama-nama kandidat yang bakal diusung nanti. Setidaknya, dari sekitar 3 juta pemilih di Surabaya, DPP PDIP bisa menggaet sekitar 1juta warga potensi pemilih di Surabaya dalam Pilwali 2010. Untuk menentukan namanama dalam pemilu kecil, katanya, bisa dilakukan setelah mendapat rekomendasi dari DPD PDIP Jatim setelah mendapat penentuan nama-nama kandidat dari Rakercabsus DPC PDIP Kota Surabaya. “Dalam Rakercabsus setiap ranting akan diberi hak untuk mencalonkan nama kandidat,” katanya. Namun, Wisnu hingga saat ini belum bisa memastikan siapa yang bakal maju sebagai kandidat cawali 2010 mendatang. “Semua itu tergantung dari keputusan nanti,” ujarnya. ■ uus/ant
■ DARI HALAMAN 3
masih kerabat Presiden SBY ini. Kenapa hanya cawawali? Bapak dua anak ini mengaku sudah mengukur diri. Meski berpengalaman dalam hal birokrasi, ia mengaku belum berkompeten jadi cawali. Afgani siap ‘dikotak’ terkait pencalonan dirinya. Tak hanya itu, ia bahkan siap menanggalkan jabatan PNS-nya. “Kalau jika nanti dicalonkan saya akan mundur,” tegasnya. Dengan status sebagai PNS, Afgani belum bisa bergerak leluasa, karena ada larangan berpolitik praktis. Namun, dia tetap berusaha menjalin komunikasi politik dengan calon wali kota maupun di internal Partai Demokrat. “Sekarang saya wait and see dulu,” tuturnya. Menanggapi pencalonan Afgani, Fandi Utomo menyatakan cocok untuk dipertimbangkan PD. “Beliau ini bukan orang lain. Kalau dulur ya dulur. Sekarang tinggal kesiapan beliau saja,” kata Fandi yang disebut-sebut didukung oleh 16 PAC PD se Surabaya. Apakah ini berarti Afgani bisa menjadi pasangannya? Mantan dosen ITS ini belum bisa memastikan. “Kalau jodoh tidak kemana. Yang pasti saya bisa memberi garansi kalau beliau orang baik, apalagi keluarganya,” kata Fandi sambil tersenyum. Fandi sendiri saat ini masih terus menggalang dukungan di tingkat masyarakat mulai dari tingkat PAC hingga organisasi kemasyarakatan lainnya. Meski belum pasti dicalonkan Partai Demokrat, namun Fandi mengaku opti-
C M Y K
HARIAN SURYA
PAGE 04
C M Y K
HARIAN SURYA
PAGE 05
Ekonomi Bisnis
5
SURYA, SELASA, 1 SEPTEMBER 2009
Fokus LCD dan Plasma, Target Pangsa Pasar 20 Persen SURABAYA - SURYA Produsen elektronik asal Jepang, PT Panasonic Gobel Indonesia, menggenjot penjualan LCD dan plasma dengan menargetkan menguasai 20 persen pangsa pasar (market share) di Jatim Supervisor Audio Visual PT Panasonic Gobel Indonesia (PT PGI) Jatim-Bali Hadi Prayitno mengatakan, pasar LCD dan plasma dari tahun ke tahun semakin cemerlang. Ini tak lepas dari tren atau gaya hidup masyarakat Jatim dan nasional, yang menyukai teknologi terbaru pada TV. “Kami memperkirakan dua tahun lagi, TV tabung akan menghilang dan digantikan LCD atau plasma,” tutur Hadi, dalam acara Viera’s Life Exhibition di TP 3, Senin (31/8). Dengan perubahan tren ini, pihaknya mulai fokus pada pengembangan produk TV, berupa LCD dan plasma. Jika selama ini produk terbesar
Banyu Urip Produksi 1.000 Barel BOJONEGORO - Sumur minyak Banyu Urip di Blok Cepu, Desa Mojodelik, Kecamatan Ngasem, mulai berproduksi. Minyak yang dihasilkan dialirkan melalui pipa distribusi sepanjang 40 km menuju lapangan Mudi di Desa Rahayu, Kecamatan Soko, Tuban, yang dikelola Joint Operating Body (JOB) Pertamina-Petrochina East Java. “Untuk hari pertama ini produksinya sekitar 1.000 barel, dan secara bertahap terus ditingkatkan hingga mencapai 20.000 barel per hari,” kata Deddy Affidick, External Relations Manager Mobil Cepu Limited (MCL), Senin (31/8). Produksi minyak Blok Cepu dari salah satu sumur di lapangan minyak Banyu Urip itu dikelola MCL, anak perusahaan Exxon Mobil Oil Indonesia (EMOI). Ia mengatakan, dengan mengalirnya minyak dari sumur minyak Blok Cepu itu merupakan hari bersejarah bagi Bojonegoro. “Sayangnya, produksi awal ini tidak bisa sebanyak 20.000 barel per hari sebagaimana direncanakan,” ujarnya. Di lapangan Banyu Urip terdapat enam buah sumur, dua di antaranya merupakan sumur injeksi gas dan air yang dimanfaatkan untuk menunjang empat sumur minyak yang rencananya berproduksi 5.000 barel-7.500 barel per hari. Sesuai skenario produksi puncak sumur minyak Blok Cepu sebanyak 165.000 barel per hari, ditargetkan bisa tercapai pada 2013. “Tahap awal, sumur minyak yang bisa berproduksi baru dari lapangan Banyu Urip,” jelas Deddy. ■ ant
antara/prasetyo utomo
KILANG BARU - Menteri ESDM Purnomo Yusgiantoro (kanan) didampingi Dirjen Migas Evita Legowo (tengah) dan Dirut Pertamina Karen Agustiawan (kiri) memberikan keterangan pers mengenai rencana pengembangan sejumlah kilang minyak, di Jakarta, Senin (31/8).
adalah AC, saat ini bergeser ke produk Visual Era (Viera) berupa LCD dan plasma. “Sebelumnya produk AC memang mendominasi dengan kontribusi 45 persen dari total produk. Namun, dua bulan terakhir, dominasi Viera 50 persen, sedang AC hanya 35 persen,” tukasnya. Guna terus meningkatkan penjualannya, kata Hadi, Panasonic mengenalkan produk Viera melalui road show Viera Life Exhibition di kota-kota besar di Indonesia, mulai Medan, Jakarta, Jogjakarta, dan terakhir di Surabaya. “Khusus Surabaya, acara dihelat mulai Jumat (28/8)-Minggu (6/9) di TP 3,” ujarnya. Selama perkenalan Viera yang terdiri atas 22 model LCD dan plasma terbaru, Hadi mengakui, jika pertumbuhan penjualan mampu meningkat lebih 200 persen selama tiga bulan terakhir. Produk Viera terdiri atas LCD
surya/ahmad zaimul haq
PRODUK BARU - Seorang model mencoba TV plasma Panasonic Viera dalam acara Viera's Life Exhibition di atrium Tunjungan Plasa, Senin (31/8). Harga minimal yang ditawarkan Rp 8 juta. berukuran 32 dan 37 inci, dengan harga maksimal Rp 7,8 juta, serta plasma berukuran 42 dan 50 inci, dengan harga
minimal Rp 8 juta. “Pertumbuhannya sama, baik untuk nasional maupun Jatim. Karena itulah, dengan fokus
Dana SBI Jadi Rp 5 T
Kebutuhan Gula Dihitung Ulang
Dropping DAU di Bank Jatim
Upaya Redam Gejolak Harga JAKARTA - SURYA DEWAN Gula Indonesia (DGI) akan melakukan penghitungan ulang kebutuhan gula produsen makananminuman (mamin). Langkah ini untuk memastikan suplai gula konsumsi dalam negeri, sebagai upaya mengatasi kenaikan harga gula konsumsi. Ketua DGI Anton Apriyantono mengatakan, untuk meredam kenaikan harga gula, DGI mempunyai dua langkah, menggelar operasi pasar (OP) dan menghitung ulang kebutuhan gula produsen mamin. Menurut Anton, yang juga Menteri Pertanian, sebenarnya pasokan gula konsumsi nasional lebih dari cukup yaitu 1,4 juta ton. Sementara, kebutuhan gula produsen mamin berasal dari suplai gula rafinasi. “Jika diduga produsen mamin mengambil stok gula konsumsi maka akan diselidiki, meski harga sebenarnya lebih rugi,” ujar Anton, di sela penyampaian hasil kunjungan ke sejumlah negara Timur Tengah, di Jakarta, Senin (31/8). Menurut rencana, Selasa (1/9) ini, DGI bersama sejumlah menteri terkait akan membahas keputusan penting upaya meredam harga di Kantor Menko Perekonomian, bersa-
ma Mendag, Menperin, Perum Bulog, serta sejumlah pihak. “Besok (Selasa ini) akan diputuskan sikap pemerintah. Keputusan ini sekaligus mengkaji peluang impor gula, jika memang dianggap perlu,” katanya. Ketua Umum Gabungan Pengusaha Makanan dan Minuman Indonesia (GAPMMI) Thomas Darmawan menegaskan, industri makanan minuman (mamin) tidak bisa disalahkan atas kenaikan harga gula lokal. “Sekarang kan masih musim giling, harusnya stok gula melimpah,” kata Thomas, di sela Seminar Good Manufacturing Practising di Mercure Hotel, Senin (31/8). Menurut dia, selama ini ketika industri mamin memakai gula rafinasi impor, petani tebu protes karena konsumsi gula lokal turun. Akibatnya, impor gula rafinasi ditekan dan pemerintah mengenakan BM tinggi terhadap gula impor 5-10 persen.
pada LCD dan plasma, target market share sebesar 20 persen bisa tetap terjaga hingga akhir 2009,” paparnya. ■ sda
“Giliran industri mamin memakai gula lokal, dituding menjadi biang keladi kenaikan harga gula. Harusnya pemerintah memiliki regulasi yang lebih objektif,” sergahnya. Misalnya, menekan tarif BM gula rafinasi impor. BM raw sugar sekarang Rp 550 per kg, kristal rafinasi Rp 790 per kg. Biaya ini masih cukup tinggi. Ketua GAPMMI Jatim Yapto Willy Sinatra juga menambahkan, pelaku industri mamin saat ini sudah cukup tercekik oleh banyaknya peraturan pemerintah, seperti wajib SNI, sertifikat halal dan banyak lagi. “Bayangkan cost production yang dibebankan pada kami. Sementara, kami tidak bisa seenaknya menaikkan harga mamin,” lanjut Yapto. Sementara itu, Forum Industri Pengguna Gula (FIPG) membantah jadi pihak yang menyebabkan harga gula melonjak. “Tuduhan itu tidak beralasan,” kata Soeroso Natakusuma, Direktur Eksekutif FIPG, di Jakarta, kemarin. Selama ini kebutuhan gula industri mamin skala menengah mencapai 1,055 juta ton, industri kecil dan rumah tangga 1,088 juta ton. Sedang produksi industri rafinasi yang merupakan anggota agri 1,5 juta ton, dengan kuota impor 380.000 ton rafinasi. ■ ant/ame
SURABAYA - SURYA Upaya Bank Jatim menekan penempatan dana di Sertifikat Bank Indonesia (SBI) pada akhir 2009 sebesar Rp 2,5 triliun, dari posisi akhir semester I 2009 Rp 3,6 triliun, nampaknya butuh kerja keras. Pasalnya, menurut Direktur Utama Bank Jatim Moeljanto, penempatan dana SBI selama Agustus malah melonjak jadi Rp 5 triliun. “Ada lonjakan dana karena akhir Agustus kita dapat dropping DAU (dana alokasi umum) sampai Rp 1,8 triliun. Lonjakan inilah yang dikira merupakan pengalihan dana para deposan besar,” ujar Moeljanto, Senin (31/8). Ia mengungkapkan, lonjakan dana di SBI hampir selalu terjadi di akhir bulan, namun akan kembali menyusut pada awal bulan. “Kita tidak ada pelimpahan dana deposan, karena rate yang kita pasang cuma kisaran 6-8 persen,” lanjut Moeljanto. Pernyataan ini sekaligus menepis tudingan jika bank pembangunan daerah (BPD) menerima pengalihan dana para deposan besar pasca kesepakatan 15 bank besar yang menurunkan bunga deposito hingga 150 basis poin di atas BI Rate atau sekitar 8 persen. “Justru aneh jika kita dituding memberi bunga lebih tinggi dari penjaminan. Bunga deposito Bank Jatim hanya kisaran 6-8 persen. Tapi, kalau di bank-bank daerah luar Jawa kita tidak tahu,” sambungnya. Menurut Moeljanto, pengurangan dana di SBI ini karena Bank Jatim ingin ekspansi kredit. “Undisbursed loan (kredit nganggur) masih tinggi. Kita harus ekspansi kredit agar bisa meng-cover biaya dana,” ujarnya. Porsi kredit ritel dibandingkan korporasi 80:20 persen, dari total outstanding Rp 10 triliun sedikitnya Rp 8 triliun untuk ritel. Namun, dari kucuran kredit korporasi Rp 2,29 triliun baru Rp 482,52 miliar yang terserap. “Sedikitnya Rp 1,8 triliun kredit yang dialokasikan masih nganggur. Sampai akhir tahun ditargetkan akan ada serapan tambahan Rp 400 miliar lagi,” jelas Moeljanto, yang menargetkan penyaluran kredit bisa tumbuh sampai 24 persen. ■ ame
Yamaha Optimistis Lampaui Target 250.000 Unit Andalkan SDM untuk Edukasi Pasar SURABAYA - SURYA PT Surya Timur Sakti Jawa Timur (STSJ) optimistis target penjualan sepeda motor Yamaha tahun ini, 250.000 unit dapat tercapai. Pasalnya, penjualan Yamaha hingga Juli lalu telah mencapai 180.000 unit. Presiden Direktur PT STSJ Robert Tansil mengatakan,
RALAT PENGUMUMAN LELANG
Menunjuk pengumuman lelang kedua tgl.27 Agustus 2009 di Surat Kabar Harian Surya terdapat kesalahan penulisan, yaitu : - Surabaya, 11 Agustus 2009 seharusnya : Surabaya, 27 Agustus 2009. Demikian, harap menjadikan maklum. Surabaya, 01 September 2009 PT. B.R.I. (Persero) Kanwil Surabaya
PENGUMUMAN
Nomor : 010 / PPBJ - PKO / 404.102 / 2009 Panitia Pengadaan Barang / Jasa di lingkungan Dinas Kesehatan Kabupaten Ngawi Tahun 2009 , akan mengadakan Pelelangan Umum dengan Pasca Kualifikasi untuk Paket Pekerjaan Pengadaan Barang / Jasa yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Kabupaten Ngawi Tahun 2009, sebagai berikut:
NO
JENIS KEGIATAN
bg
dengan sisa bulan antara Agustus hingga Desember 2009, dipastikan kekurangan target penjualan sebanyak 70.000 unit bakal dicapai. “Bahkan, target penjualan tahun ini bisa terlampaui melihat pasar penjualan sepeda motor yang terus menanjak,” kata Robert Tansil, saat berkunjung ke Redaksi Harian Surya bersama sejumlah direksi PT STSJ, main dealer sepeda motor Yamaha, Senin (31/8). Robert menjelaskan, kontribusi terbesar penjualan sepeda motor Yamaha berasal dari jenis matic yang berkisar 43 persen, disusul jenis bebek dan sport. Khusus Yamaha matic,
mengalami pertumbuhan penjualan cukup signifikan. Ini karena matic mulai diminati semua lapisan masyarakat. “Mulai dari kawula muda, kaum ibu, dan juga keluarga, banyak menggunakan Yamaha matic. Ini menunjukkan performanya yang cukup mendapat tempat di hati masyarakat Jatim,” ujar Robert. Terkait market share Yamaha di Jatim, saat ini di kisaran 44 persen. Sisanya, diperebutkan sejumlah kompetitor sepeda motor, termasuk pemain baru. Market share ini yang akan terus ditingkatkan melalui inovasi produk dan mode terbaru. “Kami melihat masyarakat selalu membutuhkan inovasi produk dan Yamaha berusaha selalu mendekat dengan pro-
Sepeda motor ( 504 ).
Non Kecil
Penjualan Mobil ( 501 ).
Kecil / Non Kecil
Jl.Penjaringan Timur 42.B Surabaya
4 Tenda Tenda Polycarbonate Stainless Rp.250.000/M2 4 Tenda Tenda Polycarbonate besi Pintu/Pagar/Tangga Stainless 4 Pintu/Pagar/Tangga 4 Pintu Harmonika NAN TERIMA PESA LA 4 Rolling Door AU KOTTAA / PUL 4 Kusen Aluminium LUAR KO LU KA TAPP BUKA TA Virkan, dll. 4 Besi Virkan, MINGGU TE
( (031) 8791345, 70779785
Jl. Kertajaya 110 Surabaya ( 031 - 5021980, 5027161
MAKMUR ALUMINIUM
Tempat Pendaftaran dan pengambilan dokumen :
Keterangan lebih lanjut dapat dilihat ditempat pendaftaran. Ngawi, 01 September 2009 Panitia Pengadaan Barang/Jasa Dinas Kesehatan Kabupaten Ngawi
GA
RAN
A
SI
B
T
2 Tanggal 3 Jam
: Dinas Kesehatan Kabupaten Ngawi . Jalan Jendral S. Parman No.25 A Ngawi. : 02 s/d 09 September 2009 : Rabu s.d Rabu Jam 08.00 - 13.00 WIB Jum'at Jam 08.00 - 11.00 WIB
Jl. Krukah Timur No. 31 Surabaya
N
1 Tempat
Bukan hanya persiapan yang dirancang sejak jauh hari, sumber daya manusia (SDM) yang diturunkan pun telah dipersiapkan dengan matang. “Karena kunci dari semuanya adalah person (SDM),” tegasnya. ■ aru
Cabang Sidoarjo : (031) 7077 9788
A KETENTUAN DAN SYARAT PENDAFTARAN : I PENGADAAN BARANG 1 Menyerahkan Foto Copy SIUP , TDP dan Akte Pendirian Perusahaan beserta perubahannya yang masih berlaku serta menunjukkan aslinya. 2 Membawa surat dibuat diatas Kop Perusahaan ( Asli ) Bermeterai Rp. 6.000,- apabila pendaftar bukan Pimpinan Perusahaan .
duk unggulan yang dapat memenuhi selera mereka,” tutur Robert. Namun demikian, ia menambahkan, pihaknya tidak mau setengah-setengah dalam mengenalkan setiap produk baru.
bahan bangunan
PERKIRAAN BIAYA KLASIFIKASI SUB.BIDANG / KUALIFIKASI BAGIAN SUB. BIDANG
1 Pengadaan Sepeda Motor Rp 1.158.525.000 sebanyak 95 Unit 2 Pengadaan Puskesmas Keliling Rp 345.000.000 roda 4 sebanyak 2 Unit
surya/dd
BUKA BERSAMA - Presiden Direktur PT STSJ Robert Tansil (kiri) dan jajaran direksi saat mengunjungi Kantor Redaksi Harian Surya dan berbuka puasa bersama, Senin (31/8).
H U
Telp. (031) 5045974 5045823 5044201 5040824 5036038 Fax. (031) 5036037
Jual Bahan & Pemasangan : Rolling Door n Kusen & Pintu Alm n Pintu Harmonika n Polycarbonate n Stainless Steel n Pagar & Balkon n Teralis + Kasa Nyamuk n Aluminium Composite n Plafon Galvalume n Awning & Sun Screen n Tenda & Krey Aluminium n Dan lain-lain
C M Y K
HARIAN SURYA
PAGE 05
C M Y K
6
HARIAN SURYA
PAGE 6
SURYA, SELASA, 1 SEPTEMBER 2009
merekabicara Tirulah Pengelolaan BUMN SEBENARNYA, enam tahun lalu Pemkot Surabaya telah beriktikad baik menata kembali manajemen PD Pasar Surya. Di antaranya dengan merekrut kalangan profesional menduduki kursi direksi. Kini dengan gonjang-ganjing di internal manajemen, profesionalitas pengelolaan PD Pasar kembali dipertanyakan. surya/ytz “Saat membangun Prof Tjiptohadi Sawarjuwono kembali Pasar Tambahrejo dan Pasar Wonokromo manajemen terbukti sukses, yaitu berhasil membangun tanpa secuil pun suntikan dana dari pemkot,” ujar Prof Tjiptohadi Sawarjuwono, mantan anggota Badan Pengawas PD Pasar yang juga guru besar FE Unair, Senin (31/8). Menurutnya, pengelolaan PD Pasar yang benar mestinya memenuhi tiga syarat, yakni dikerjakan oleh kalangan profesional, yaitu orang yang kompeten, transparan, dan didukung oleh kebijakan pemkot. Dengan tiga syarat ini maka PD Pasar Surya dapat berkembang menjadi perusahaan yang sehat dan menghasilkan laba yang bisa disetorkan ke kas daerah untuk kepentingan Kota Surabaya. Tjiptohadi menegaskan, gejolak yang terjadi mencerminkan profesionalitas PD Pasar terancam oleh intervensi, termasuk dari si pemilik. Ia mengusulkan agar pengelolaan lebih profesional, PD Pasar dapat mencontoh bentuk organisasi pada perusahaan BUMN. Sebagian besar BUMN yang tergolong sehat dan menghasilkan keuntungan bagi negara dikelola secara profesional dengan bentuk perseroan terbatas (PT). Dengan PT, seluruh elemen terikat oleh aturan-aturan yang tegas dalam UU tentang PT. “Dalam PT aturannya sudah jelas, peran pengawas juga jelas yang dilakukan oleh komisaris dan kinerja diukur dengan laporan keuangan,” kata Tjiptohadi. Namun, apa pun bentuk organisasinya, tetap saja akan dihadapkan pada posisi sulit jika pimpinannya tidak bersikap profesional, yaitu dengan mengintervensi di luar kepentingan bisnis perusahaan. ■ ytz
Pusing Hadapi PD Pasar MASALAH utama pedagang pasar tradisional dalam mengembangkan usaha dan bertahan di tengah perubahan perilaku konsumsi, ternyata bukan karena hadirnya pusat perbelanjaan modern. Mereka lebih merasa terancam dengan kebijakan PD Pasar Surya ketimbang persaingan usaha. Kebijakan-kebijasurya/ytz kan yang menekan Andreas Felix pedagang dianggap sebagai ancaman yang lebih berbahaya. “Jangankan mikir persaingan, kami lebih pusing menghadapi PD Pasar ketimbang hadirnya mal-mal baru. Meski mal-mal baru bermunculan, kami masih bisa bertahan kok,” kata Andreas Felix, Ketua Aliansi Paguyuban Pedagang Pasar Surabaya (APPPS), Kamis (27/8). Andreas mengharapkan, ke depan PD Pasar agar lebih profesional dalam menata, mengelola, dan membina para pedagang pasar. Dia menegaskan beberapa poin tuntutan yang sering didengungkan baik kepada pemkot maupun ke sesama pedagang, yaitu kejelasan atau kepastian status stan, pengakuan organisasi pedagang, dan pembinaan pedagang. Tuntutan paling aktual yang kini mendekati kenyataan adalah kejelasan atau kepastian status kios. Menurutnya, kepastian kepemilikan kios yang sebelumnya diubah dari penggunaan selamanya menjadi hanya delapan tahun, kini mulai mendekati harapan, yaitu ditetapkan selama 25 tahun. “Harapan kami bisa digunakan 25 tahun dan bisa diperpanjang kembali,” ujar Andreas. Menurutnya, ketiga tuntutan ini mengharuskan ada perubahan paradigma pemerintah atau PD Pasar dalam memandang keberadaan pedagang pasar. Pedagang tak hanya semata-mata dipandang sebagai objek pungutan retribusi, tetapi juga sebagai mitra sekaligus aset pemerintah. “Jumlah pedagang yang mencapai 19.000 di 81 pasar tradisional adalah mitra yang harus diperlakukan sebagai aset pemerintah, karena memberi kontribusi perekonomian yang besar bagi masyarakat,” kata Andreas. ■ ytz
TAKTIS Rp
Profesionalisme Setengah Hati PD Pasar Surya Menggiurkan Banyak Pihak SURABAYA-SURYA PROFESIONALISME di PD Pasar Surya tak ubahnya profesionalisme semu. Di satu sisi perusahaan ini dituntut mandiri, yakni membiayai sendiri operasionalnya dan menyetor 55 persen laba bersih ke pendapatan asli daerah (PAD), namun di sisi lain ada intervensi dari Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya yang menghambatnya. Mantan direktur utama PD Pasar Surya Achmad Ganis Poernomo menilai struktur hubungan PD Pasar Surya dengan pemkot sebagai pemilik sebenarnya sudah terbilang baik. Apalagi di antara keduanya terdapat Badan Pengawas (Bawas) yang berwenang mengawasi kinerja jajaran direksi. Namun, besarnya potensi ekonomi dan politik dari PD Pasar yang mengelola 81 pasar berisi 19.000 pedagang dan 31.000 stan, sangat menggiurkan pihak-pihak yang tidak berkepentingan untuk intervensi, termasuk dari pihak pemkot. “Pada awalnya, tahun 2002, pemilik sudah memberikan kebebasan kepada PD Pasar Surya untuk mengelola secara profesional tanpa intervensi. Ke depan baik pengelola maupun pemiliknya sama-sama harus profesional,” ujar Ganis, Senin (31/8). Menurut Ganis, pengelolaan PD Pasar yang profesional bisa terlihat dengan terpisahnya semua kepentingan teknis dari pihak luar menajemen. Selain itu, profesionalisme menajemen juga harus didukung penuh oleh pemilik, khususnya wali kota. “Regulasinya harus mendukung,” ujarnya. Ganis masuk dalam jajaran direksi PD Pasar per pada 2 Desember 2002 sebagai Direktur Keuangan dan Pembinaan Pedagang, kemudian diangkat menjadi Direktur Utama (Dirut) pada 3 Desember 2006. Belum genap tiga tahun, alumni FE Unair ini dicopot dari jabatannya pada 1 Mei 2009. Saat awal dibangun dengan pola rekrutmen dari kalangan
profesional, PD Pasar Surya berkutat dengan utang pajak bangunan bertahun-tahun. Dalam beberapa tahun utang tersebut mampu dilunasi. Selama menjabat sebagai direksi, PD Pasar Surya disebut memasuki masa keemasan. Sekitar 7.500 kios pasar baru dibangun dan 3.000 direvitalisasi. Contoh konkret terlihat dengan pembangunan Pasar Tambak Rejo yang dipadukan dengan pusat perbelanjaan modern East Poin dengan investasi Rp 75 miliar, kemudian pasar Wonokromo menghabiskan yang Rp 80 miliar dibangun menyatu dengan Darmo Trade Center (DTC) serta Pasar Kapasan yang kini menjadi salah satu pusat grosir produk garmen dengan investasi Rp 60 miliar. Semuanya bisa dibangun dengan mitra bisnis tanpa melibatkan sepeser pun dana APBD. Belum lagi komitmen kredit dari beberapa bank yang siap dikucurkan kepada pedagang pasar yang mencapai sekitar Rp 100 miliar. Jika profesionalitas pengelola PD Pasar Surya diragukan, bukan tidak mungkin perbankan semakin ragu kepada pedagang pasar. Direktur Pembinaan Pedagang PD pasar Surya Fatma Irawati Malaka mengakui bahwa profesionalisme di perusahaannya baru dilakukan setengah hati, alias tidak total. Ini tidak terlepas dari tuntutan PD Pasar untuk memberikan pelayanan sebaik-baiknya kepada masyarakat. “Selain dituntut meningkatkan PAD, kami juga harus menyediakan
surya/ahmad zaimul haq
MEGAH - Setelah dibangun Pasar Tambahrejo, Surabaya, terlihat megah, Senin (31/8). Tapi, PD Pasar dinilai kurang profesional dalam mengelola dan mengembangkan potensi pasar ini. pelayanan yang baik kepada masyarakat,” kata Etik, sapaan Fatma Irawati Malaka. Selama ini, lanjutnya, PD Pasar mengandalkan pendapatan reguler dan nonreguler. Pendapatan reguler didapat dari retribusi parkir, bongkar muat, iklan, dan pengelolaan MCK. Sementara nonreguler didapat dari kompensasi pembangunan, misalnya, kerja sama dengan pihak ketiga untuk pembangunan pasar. Pendapatan nonreguler ini menempati porsi terbesar. Ini bisa terjadi karena sumber pendapatan reguler dari iuran pedagang sejak tahun 1999 tidak ada kenaikan tarif. “Padahal biaya operasional, gaji karyawan, biaya kebersihan, dan keamanan naik,” katanya. Kondisi ini, lanjut ibu satu anak ini, semakin berat ketika terjadi masalah di pasar yang menjadi tumpuan pendapatan. Seperti tahun 2002, ketika dua pasar utamanya yakni Pasar Wonokromo dan Tambahrejo terbakar. Kerugian PD Pasar saat itu sekitar Rp 800 juta Beruntung pada 2003, PD Pasar mulai bisa survive karena ada pembangunan Pasar
Harus Kembali ke Khittah UNTUK meningkatkan profesionalitas dan menghindari kerancuan dalam organisasi, terutama terkait hubungannya dengan Pemkot Surabaya, mau tidak mau PD Pasar Surya harus kembali ke khittah. Artinya harus kembali pada aturan, yakni Peraturan Daerah (Perda) Nomor 6/2008 tentang PD Pasar Surya. Demikian penilaian anggota DPRD Surabaya Musyafak Rouf, Senin (31/8). Menurutnya saat ini ada kewenangan pemkot yang melebihi batas di PD Pasar. Seperti kasus pemberhentian dirut beberapa waktu lalu yang dinilainya tidak sesuai mekanisme yang ada di perda. “Sesuai perda, memberhentikan dirut kan ada prosesnya, kecuali ada laporan penyelewenangan. Tetapi, yang terjadi kemarin kan subjektif. Selama ini gak seneng yo wes leren. Kalau senang lanjut,” kata mantan ketua DPRD Surabaya yang kembali dica-
lonkan menjadi pimpinan dewan 2009-2014 ini. Jika kondisi ini diteruskan, ia khawatir akan membuat kelebihan kewenangan yang bisa digunakan pihak-pihak tertentu yang berkepentingan, untuk bermain-main. “Karena itu harus kembali ke khittahnya. Biarkan PD Pasar melaksanakan fungsinya untuk pelayanan masyarakat. Jangan dibebani mengejar PAD karena ini memang bukan institusi penghasil PAD,” tandasnya. Musyafak yakin jika semua elemen memahami Perda 6/ 2008 tidak ada pertentangan dalam pelaksanaannya. Para karyawan bisa bekerja tanpa harus direpotkan dengan berbagai demonstrasi. “Tidak seperti sekarang, anak buah sudah berani karena memang ada kekuatan yang bisa memberi jaminan dan mem-back up-nya. Ini harus dihilangkan,” tukasnya. T erpisah, Ketua Badan Pengawas (Bawas) PD Pasar
Surya Suhartojo mengatakan, kemelut yang ada di PD Pasar bukan karena aturan yang salah. Tapi, permasalahan yang ditimbulkan oleh para personalnya. “Ini yang masih dikaji di bawas, kami belum tahu karena maih kajian bawas,” katanya. Terkait intervensi berlebih dari pemkot, Suhartojo mengaku tak sepakat, termasuk dugaan adanya kepentingan politis yang mewarnai PD Pasar. “Saya rasa tidak ada itu. Kalau politik bukan wilayah ini. Pancene yo ruwet,” katanya. Untuk mengatasi masalah ini, ia lebih memilih solusi perbaikan personalnya. Sedangkan solusi kebijakan seperti revitalisasi fungsi PD Pasar, menurutnya hal itu belum bisa diterapkan. “Fungsi PD Pasar itu ya pelayanan sesuai bidangnya, meningkatkan PAD dan turut serta dalam pembangunan daerah. Ini tidak bisa diubah,” tegasnya. ■ uus
Wonokromo. “Dari pembangunan kita dapat pendapatan lagi,” terang Etik. Tahun 2004 hingga 2007 kondisi tetap survive, karena mulai ada pembangunan dari Pasar Tambahrejo. Namun, pada tahun 2008 terjadi penurunan laba yang cukup signifikan karena tidak ada proses pembangunan. Hal ini berlanjut hingga tahun 2009. Pada awal 2009 PD Pasar berencana menaikkan tarif iuran pedagang untuk mendongkrak pendapatan reguler. Namun, belum diberlakukan sudah bocor dulu, sehingga berlanjut pada protes pedagang. “Kenaikan tarif ini satu-satunya yang dilakukan kalau ini terganjal mereka marah. Kemudian ada hambatan yang menghambat jadi memicu,” ujar Etik. Di tengah konflik internal yang terus mendera, PD Pasar
juga dihadapkan pada posisi sulit menyikapi lingkungan bisnis seperti pedagang kaki lima (PKL), mal, dan hypermart yang terus menjamur. Menurutnya, pesaing terdekat yang memberi pengaruh cukup besar adalah PKL. Sementara pengaruh pasar modern seperti mal dan hypermart lebih pada persaingan harga. Karena produk pasar modern dipasok langsung dari pabrikan, sehingga harga yang ditawarkan lebih murah. Hal ini yang sering mematikan pasar tradisional, seperti Pasar Blauran dan Pasar Kembang. Ke depannya, PD Pasar berencana membuat pusat perkulakan yang mampu menampung order seluruh pedagang untuk dilanjutkan ke pabrikan. “Ini untuk memotong jalan distribusi, sehingga harga rendah,” kata Etik. ■ ytz/uus
PERUSAHAAN DAERAH PASAR SURYA Alamat Kantor : JL. Manyar Kertoarjo V/2 Surabaya Berdiri : 1982 (Sebelumnya Dinas Pasar) Aset Awal : Rp 15 miliar Jumlah Pasar Tradisional : 81 Pasar VISI : Menjadi Perusahaan Mandiri, Tegar, dan Bermanfaat. MISI : 1. Meningkatkan & Mengembangkan Kinerja Bisnis 2. Mengoptimalkan Aset Pengelolaa 3. Memberdayakan Pedagang 4. Meningkatkan Keamanan & Ketertiban Pasar 5. Mendorong Peran Sektor Publik dalam Pengembangan Bisnis Perpasaran 6. Mengembangkan Profesionalisme Organisasi STRUKTUR ORGANISASI Walikota Surabaya Badan Pengawas PD Pasar Direktur Utama - Direktur Pembinaan Pedagang Bagian Pemasaran & Pembinaan Pedagang Cabang - Direktur Teknik & Usaha Bagian Bangunan & Perawatan Bagian Keamanan & Ketertiban Cabang - Direktur Administrasi Keuangan Bagian Akuntansi Bagian Bendahara Cabang - Sekretaris Perusahaan - Satuan Pengawasan Intern Pengawas Umum Pengawas Kepegawaian Pengawas Keuangan dan Material - Satuan Penelitian dan Pengembangan - Cabang Kepala Pasar Seksi Perawatan Seksi Pengaturan Tempat & Pembinaan Pedagang Seksi Ketertiban Pasar
rupa-rupa
C M Y K
HARIAN SURYA
PAGE 6
C M Y K
7
HARIAN SURYA
PAGE 7
Jawa Timur
SURYA, SELASA, 1 SEPTEMBER 2009
Banjir Tebu, Petani Demo PG Dialog Tak Capai Sepakat
surya/m taufik
GUBUK LIAR – Salah satu bangunan liar di pinggir Bengawan Solo dirobohkan Satpol PP.
Pinggir Bengawan Ditertibkan BOJONEGORO – Pemkab Bojonegoro bertindak tegas dengan merobohkan bangunan-bangunan liar di sepanjang tepi Bengawan Solo, Senin (31/8). Bangunan liar itu berupa gubuk dan rumah semipermanen yang berdiri sejak beberapa tahun terakhir. Para pemilik bangunan hanya bisa pasrah melihat gubuk yang ditempati dirobohkan petugas. Winarti, 45, salah satu pemilik bangunan yang dirobohkan mengaku bingung karena tidak punya tempat tinggal lagi. Menurut pengakuan Winarti, dia berasal dari Kota Batu. Dia merantau ke Bojonegoro sudah 10 tahun lebih. Sehari-hari, dirinya mencari barang rongsokan untuk dijual ke pengepul. Hasilnya lumayan, setiap dua hari sekali dirinya mampu mengumpulkan uang Rp 25.000. Satu dari enam pemilik gubuk yang berdiri di pinggir Bengawan Solo ini membangun gubuknya dari bambu dan beralaskan kardus. Sedang, terpal dipasang sebagai penahan hujan dan panas. Gubuk lain yang berdiri di pinggir rumah Winarti juga berbentuk sama. “Kami sudah memperingatkan tiga kali. Tapi mereka tetap bertahan. Makanya, kami membongkar paksa,” kata Dili Tri Wibowo, Kasi Penyidik dan Penindakan, Satpol PP. Dijelaskan, kawasan pinggir sungai merupakan kawasan konservasi lingkungan, sehingga dilarang ada bangunan. Untuk menjaga kelestarian lingkungan, pihaknya terpaksa membongkar gubuk-gubuk liar. ■ st31
JOMBANG - SURYA MELAMBUNGNYA harga gula ternyata tak menyentuh para petani tebu. Buktinya, mereka malah diresahkan dengan serbuan tebu dari luar daerah, sehingga mengancam pendapatan mereka. Sekitar 200 petani tebu di Jombang melakukan aksi unjuk rasa di Pabrik Gula (PG) Tjoekir, Jombang, Senin (31/ 8). Mereka menuntut penghentian tebu dari luar daerah yang akhir-akhir ini kian banyak memasuki Jombang. Selain itu mereka juga menuntut agar Kepala Tebang Angkut (KTA) PG Tjoekir, Sukamto, mundur dari jabatan. Sebab, Sukamto dinilai mempersulit keluarnya surat
perintah tebang angkut (SPTA), sehingga tebu petani terlambat ditebang, berakibat berkurangnya rendemen tebu. Aksi ini bermula di Jalan Raya Cukir. Mereka dudukduduk di lokasi pabrik sambil membentangkan puluhan poster bernada hujatan. Sembari berorasi, ratusan massa tersebut kemudian bergerak memasuki PG Tjoekir. “Kalau tebu luar daerah dibiarkan masuk dan di-
giling di sini, kami mau makan apa? Kami menuntut luar daerah dihentikan,” teriak Faisol, salah satu petani. Hal senada juga dilontarkan Hasan, petani lainnya. Menurutnya, selama ini tebu luar daerah marak memasuki Jombang. Dampaknya, petani tebu di Jombang tak bias segera mendapat SPTA untuk menebang tebu. Jika sudah demikian, maka tanaman tebu semakin mengering dan rendemen berkurang. Sedangkan terkait SPTA, Hasan menjelaskan, selama ini petani cenderung dimainkan oleh oknum KTA PG Tjoekir, Sukamto. Modusnya, ia menjual SPTA kepada para petani. “Petani yang tidak mampu membeli maka tebu miliknya tidak bisa segera ditebang, bahkan tidak bisa masuk pabrik,” tegas Hasan. Demo ratusan petani tebu ini akhirnya ditemui Kepala Bagian Tanaman PG Tjoekir, Abdul Hamid. Tapi, dialog gagal men-
Reklame Bacabup Dibersihkan MOJOKERTO – Satpol PP Kabupaten Mojokerto semakin rajin merazia berbagai jenis reklame tanpa izin. Dalam operasi kemarin, petugas Satpol PP berhasil mencopot puluhan reklame insidentil berupa spanduk yang dipasang melintang di atas jalan di beberapa titik. AGENDA Yang menarik, puluhan Pj spanduk yang dicopot petugas Satpol PP itu beberapa di antaranya ternyata milik Bacabup Mojokerto Mustofa Kamal Pasa. Spanduk bertuliskan ‘Anda Memasuki Kawasan M-Center’ tersebut diketahui belum pernah mengurus izin serta membayar retribusi untuk pemasangannya. “Sasaran kami adalah spanduk yang melintang di jalan dan yang tidak mengantongi izin. Kami tidak membatasi reklame komersial, pokoknya yang melintang di atas jalan dan tidak berizin langsung dicopot,” tandas Kasi Operasi Satpol PP Kabupaten Mojokerto Gogik Lugito SPd, Senin (31/8). Menurut Gogik, puluhan spanduk yang copot petugas Satpol PP tersebut di antaranya berasal dari Mojoanyar, Jetis, Kemlagi, dan Dawar blandong. Kabag Humas Kabupaten Mojokerto Ernawati Alfiyah Ssos ketika dikonfirmasi membantah, jika dalam operasi reklame tersebut ada unsur politisnya. ■ dos
capai titik temu karena kedua belah pihak sama-sama tidak mau melakukan kompromi. Ratusan petani membubarkan diri dengan perasaan kecewa. “Kalau tidak ada perubahan dalam kebijakan PG, kami akan demo lagi dengan massa lebih besar,” ancam para petani.
Akibat demo tersebut, praktis aktivitas PG Tjoekir selama sehari kemarin lumpuh. Seluruh karyawan hanya duduk bergerombol di halaman pabrik. Puluhan sopir truk pengangkut tebu juga hanya memarkir kendaraannya di tepi jalan. ■ st8
Elpiji ‘Wong Miskin’ Menghilang di Pasaran
Sehari Dua Pemuda Tewas OD BLITAR - Bulan puasa bukan digunakan untuk menambah kebajikan, melainkan semakin kencang mengonsumsi narkoba, seperti yang dilakukan dua pemuda Eko Purwanto, 19, warga Desa Jajar Kecamatan Talun dan Masrukin,17, warga Desa Sukomulyo Kecamatan Gandusari, Kabupaten Blitar. Keduanya tewas overdosis (OD) setelah mengonsumsi pil Dextro dalam peristiwa terpisah, Minggu (30/8). Eko pada Sabtu (29/8) bersama teman-temannya dengan menenggak pil koplo. “Menurut informasi, Eko menelan lebih dari 10 butir,” ujar Kasat Reskrim Polres Blitar AKP Mustofa, Senin (31/8). Sekitar pukul 23.00 WIB dia pulang sambil mengeluh kesakitan di bagian perut dan kepala. Karena keluarganya khawatir, malam itu juga dia dilarikan ke RSUD Ngudi Waluyo Wlingi. “Namun, setelah mendapat perawatan intensif selama hampir 5 jam, Minggu (30/8) sekitar pukul 04.00 WIB korban meninggal dunia,” jelasnya. Pada hari Minggu(30/8) itu juga, Masrukin dibawa ke RSUD Ngudi Waluyo dalam kondisi sudah meninggal dunia. Menurut laporan keluarga dan warga yang menolongnya, korban tewas akibat setelah mengonsumsi pil Dextro. “Korban kedua dibawa ke rumah sakit sekitar pukul 16.00 WIB, karena keduanya tewas OD kami melakukan penyelidikan untuk mencari pengedar pil haram tersebut,” tandas Mustofa. Diduga kuat keduanya mengonsumsi pil tersebut dalam jumlah banyak dicampur miras, sehingga pengonsumsinya menemui kematian. Hal ini didasarkan dari hasil visum dan keterangan bahwa kedua korban, sempat kejang-kejang, muntah dan mengeluarkan busa dari mulutnya sebelum menemui ajalnya. ■ ais
surya/sutono
BIKIN LUMPUH – Demo petani tebu di halaman PG Tjoekir melumpuhkan aktivitas PG selama sehari.
surya/nuraini faiq
RAZIA DAGING - Petugas Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Kediri mengukur derajat keasaman (PH) di Pasar Pamenang, Pare, Senin (1/9). Dalam sidak itu, petugas menemukan daging yang sudah berada di ambang batas toleransi. Ini artinya, daging yang nyaris busuk itu masih dijual di pasar.
Dikira Maling, Babak Belur Dimassa BOJONEGORO – SURYA Apes menimpa Budi, 24, warga Desa Batokan, Kecamatan Kasiman, Bojonegoro, Senin (31/8). Gara-gara salah paham, ia harus rela babak belur dihajar massa karena dikira pencuri. Untungnya, aksi main hakim sendiri yang dilakukan warga itu berhasil dihentikan polisi. Peristiwa ini berawal saat Budi mengendarai sepeda motor Suzuki Shogun S 6616 HH dari arah barat. Ketika sampai di dekat SPBU Desa Melaten, ia melihat dua orang yang menghadang laju kendaraannya di tengah jalan. Karena merasa takut, Budi langsung balik kanan dan menancap gas sepeda motornya. Ternyata dikejar oleh dua orang yang tidak dikenal itu.
perjalanan
Sementara warga yang melihat mengira dirinya pelaku pencurian, sehingga ikut beramai-ramai mengejar dirinya. “Karena saya melaju dengan kecepatan tinggi, warga berprasangka lain kemudian ikut mengejar saya,” akunya. Saat itu, ada puluhan warga di Desa Katur, Kecamatan Kalitidu yang ikut melakukan pengejaran. Merasa ketakutan, Budi kemudian memarkir sepeda motornya dan berlari ke tempat yang lebih aman. Tapi apes, dari depan puluhan warga telah menghadangnya dan langsung menghajar beramai-ramai hingga dia babak belur. “Kami mengira dia adalah pencuri. Makanya,
pas ketangkap langsung kita hajar rame-rame,” ujar Sukardi, 42, warga setempat. Untungnya, beberapa saat kemudian petugas Polsek Kalitidu yang mendapat laporan terkait peristiwa ini cepat datang ke lokasi dan mengamankan pelaku. Meski sudah dalam keadaan babak belur, Budi masih beruntung bisa diselamatkan dari amukan massa di sana. “Akibat dihajar massa, dia babak belur dengan luka dibagian kepala belakang, tangan, punggung dan kakinya,” terang Kapolsek Kalitidu AKP Wijiyanto. ■ st31
NGAWI - SURYA Kelangkaan elpiji untuk kelas ‘orang miskin’ tabung ukuran 3 kilogram mulai dirasakan warga Kabupaten Ngawi selama beberapa hari terakhir ini. Sejumlah pemilik pangkalan elpiji 3 kilogram juga merasakan pasokan mulai seret. Karena langka, warga menitipkan tabung elpiji kosong mereka ke pangkalan. Sedangkan pemilik pangkalan memerintahkan armada truknya untuk mengambil jatah ke Stasiun Pengisian Bulk Elpiji (SPBE) Ngawi di JL Raya Ngawi - Caruban, Desa Prandon, Kecamatan/kabupaten Ngawi. Akan tetapi, di SPBE Ngawi tersebut, sejumlah armada truk pengangkut elpji 3 kilogram sudah mengantre. Mereka mengaku harus mengantre hampir tiga hari. Salah seorang pemilik pangkalan Ny Dewi Anggraeni mengatakan, sejak sepekan terakhir, elpiji 3 kilogram hilang dari pasaran. Padahal, pasokan minyak tanah untuk wilayah Kabupaten Ngawi setelah dilaksanakan konversi minyak tanah (mitan) ke gas elpiji sudah dihentikan. Hal itulah yang menyebabkan warga bergantung kepada elpiji 3 kilogram. “Sudah beberapa hari ini banyak warga yang terus mengantre menitipkan tabung kosongnya. Tetapi, apa boleh buat kami yang sudah mengirim sopir dan truk untuk mengambil jatah elpiji 3 kilogram ke SPBE Ngawi saja sampai sekarang belum juga da-
pat,” terangnya kepada Surya, Senin (31/8). Menurutnya, saat ini pihaknya hanya bisa pasrah dan menunggu. Ratusan pelanggannya hampir setiap hari menanyakan keberadaan stok elpiji 3 kilogram. Sedang stok di gudang pangkalan miliknya hingga saat ini sudah ludes. Manajer SPBE Ngawi, Hendro Suprobo menegaskan, pihaknya kesulitan memenuhi permintaan pasar saat ini untuk elpiji 3 kilogram yang melonjak hingga 100 persen. Dia melayani wilayah Karasidenan Madiun dan Bojonegoro, hanya bekerja dalam 1 shift per hari dengan kemampuan isi mencapai 60 ton atau sekitar 80.000 tabung elpiji. Dengan meningkatnya permintaan, pihaknya sudah melaksanakan 3 shift, artinya sudah 24 jam penuh menghasilkan 240.000 tabung elpiji 3 kilogram per hari. Namun, demikian, tetap saja per mintaan tak terkejar. “Dari 14 mesin dan pekerja yang kami miliki sudah dikerahkan semuanya. Akan tetapi, kenaikan permintaan cukup tinggi menyebabkan kami kewalahan,” paparnya. Di SPBE Jl Raya NgawiCaruban, Desa Prandon, Kecamatan/Kabupaten Ngawi hingga kini masih terjadi antrean ribuan tabung gas elpiji 3 kilogram kosong. Bahkan puluhan truk bermuatan tabung gas kosong terpaksa mengantre di pengisian tabung gas elpiji 3 kilogram. st14
Safari Ramadan Bupati Bantu Masjid dan Mushola MOJOKERTO-SURYA Safari Ramadan yang dilakukan Bupati Mojokerto Drs H Suwandi MM dalam beberapa hari terakhir, mendapat sambutan luar biasa dari masyarakat. Dalam setiap kegiatan Bupati Suwandi selalu memberikan bantuan, untuk masjid dan mushola. Seperti saat mengadakan Safari Ramadan di Masjid Baithul Mutaqin di Desa Ngimbangan Kecamatan Mojosari, Minggu(30/8) bersama Dandim 0815 Letkol (Inf) Irianto, Sekkab Drs H Budiyono MM, Wakil Bupati H Wahyudi Iswanto SE, Ketua DPRD (sementara) Sipon serta kepala dinas terkait. Dalam kegiatan ini, Bupati Suwandi memberikan bantuan untuk Masjid Baithul Mutaqin sebesar Rp 10 juta dan Mushola Al-Amin di Mojosari Rp 5 juta. Bupati Suwandi juga mengajak seluruh kepala dinas dan instansi bersama masyarakat Mojokerto, menciptakan suasana yang aman, tertib dan khidmat selama bulan puasa. Disampaikan Bupati Suwandi program pembangunan tempat ibadah telah dianggarkan dalam APBD maupun PAPBD 2009 sebanyak 134 masjid akan mendapat bantuan masing-masing Rp 10 juta, 80 mushola masing-masing Rp 5 juta, 90 ponpes dan 31 TPQ masing- masing Rp 5 juta serta bantuan untuk 12.500 guru TPQ. “Bantuan ini sifatnya bertahap, jadi yang belum mendapatkan tahun ini akan tetap dianggarkan tahun depan,” jelasnya. Dalam rangkaian Safari Ramadan 2009, Bupati
C M Y K
Foto:surya/dos
BUPATI Mojokerto Drs H Suwandi menyerahkan bantuan untuk masjid dan mushola saat Safari Ramadan, Minggu(30/8). Suwandi juga mengikuti shalat tarawih di Masjid Darussalam Dusun Mlaten Desa Sambiroto Kecamatan Puri. Kegiatan yang melibatkan Muspida dan jajaran Pemkab tersebut, dilakukan di 18 tempat pada 18 kecamatan Kabupatan Mojokerto. Tujuannya untuk mengetahui lebih dekat, pembangunan mental spiritual masyarakat imbuhnya. z adv/dos
HARIAN SURYA
PAGE 7
C M Y K
8
HARIAN SURYA
PAGE 8
Jawa Timur
SURYA, SELASA, 1 SEPTEMBER 2009
PK Djoewito Tunggu Putusan MA JEMBER - Sidang Peninjauan Kembali (PK) dalam vonis korupsi kasda yang diajukan terpidana Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Jember Djoewito berakhir, Senin (31/8). Dalam sidang terakhir di PN Jember seluruh pihak menandatangani berkas materi PK. “Setelah majelis hakim membuat pertimbangan, panitera akan mengirimnya ke Mahkamah Agung (MA). Karena nanti yang memutuskan apakah PK itu diterima atau ditolak MA,” ujar Yosdi SH, ketua Majelis Hakim PK, Senin (31/8). Yosdi menambahkan, pertimbangan yang diberikan majelis hakim PN Jember antara lain apakah benar bahwa yang diajukan oleh pemohon PK adalah bukti baru atau tidak. Sedangkan pengacara Djoewito, Ahmad Cholily SH berharap, MA segera memberi jawaban atas PK yang diajukan kliennya. “Sesuai dengan peraturan, pemeriksaan perkara baik perdata atau pidana maksimal harus sudah diputus enam bulan. Saya harap, permohonan PK klien saya segera dijawab oleh MA,” ujarnya. Sebelumnya jaksa penuntut umum (JPU) Awalludin SH mengatakan, dua barang bukti yang diajukan oleh Djoewito bukanlah novum, tetapi nota dinas penagihan Sekkab terhadap Bupati Samsul Hadi Siswoyo terkait kasbon di kasda Jember senilai Rp 7,6 miliar dan hasil notulensi rapat penghitungan utang bupati. Sementara pada Senin (31/8) siang, Djoewito telah mengembalikan denda dan uang pengganti kerugian negara melalui Kejari Jember. Sesuai vonis kasasi MA, Djoewito harus membayar denda Rp 50 juta dan uang pengganti kerugian negara sebesar Rp 416.250.000. ■ st9
Tersangka Kasus P2SEM Dilantik Jadi Anggota DPRD PROBOLINGGO-SURYA JUMANTO, tersangka kasus dugaan korupsi Program Penanganan Sosial Ekonomi Masyarakat (P2SEM) tetap dilantik menjadi anggota DPRD Kabupaten Probolinggo periode 2009-2014. Pelantikannya diwarnai demo puluhan aktivis PMII. Ketua Forum silaturrahmi mantan tahanan dan narapidana (Fosil Maharana) Jatim itu, sebelumnya sempat ditahan Kejari Lumajang sejak 24 Juni lalu. Dia menjadi broker distribusi anggaran P2SEM di Kabupaten Lumajang dengan nilai total Rp 3,9 miliar, namun Jumanto diduga ikut terlibat merugikan uang negara sekitar Rp 1,3 miliar. Berselang beberapa pekan berikutnya, Jumanto keluar dari Lapas Lumajang, setelah pengadilan mengabulkan gugatan pra peradilan terhadap kejaksaan karena penahanannya tidak prosedural. Tetapi, Kejari Lumajang tidak patah arang. Perkara pokok dari kasus itu tetap berjalan. Jumat (28/8) lalu, Jumanto
kembali dipanggil dalam kapasitas sebagai tersangka, namun dia mangkir. Sementara Jumanto kepada wartawan membenarkan adanya pemanggilan tersebut. “Katanya berkas saya sudah lengkap. Tapi, panggilannya salah. Kertas panggilannya berwarna putih, seharusnya berwarna merah, sehingga tidak ada konsekuensi, kalaupun saya tidak datang,” katanya. Jumanto sendiri menanggapi dingin terkait kasus dugaan korupsi P2SEM yang melibatkan dirinya. “Saya akan melakukan perlawanan, jika penegakan hukum tidak dilakukan secara benar. Kejaksaan harus memainkan mekanisme sesuai prosedur hukum yang ada,” katanya.
surya/atiqalirahbini
TERSENYUM - Jumanto sebelah kiri tersenyum simpul sesaat sebelum diambil sumpahnya menjadi anggota DPRD Kabupaten Probolinggo periode 2009-2014, Minggu (30/8) malam. Namun, langkah kejaksaan untuk meneruskan kasus yang melibatkan Jumanto tampaknya bakal terganjal, karena status Jumanto sekarang menjadi wakil rakyat, sehingga penyidikan lanjutan harus mengantongi izin dari Gubernur Jatim.
“Prosedurnya memang seperti itu,” papar Jumanto. Aksi demo yang dilakukan puluhan aktivis PMII menuntut, supaya anggota dewan yang baru dilantik benar-benar menjalankan fungsi kontrol terhadap kinerja eksekutif. Pu-
luhan aktivis itu meneriakkan yel-yel serta sembari membentangkan poster. Namun, aksi mereka segera dibubarkan petugas, karena dikhawatirkan mengganggu jalannya pengucapan sumpah janji anggota dewan. ■ st4
Pemprov Klarifikasi Siswi Kelas IV SD Mati Tak Wajar Penjualan Pulau Setabo surya/abdus syukur
BAKIAK – H Faisol, pengusaha bakiak di Desa Sidogiri, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan, tengah menunggu dagangannya, Senin (31/8). Di bulan Ramadan ini, omzet penjualan bakiak mengalami kenaikan pesat dengan harga antara Rp 5.000 hingga Rp 8.000 setiap pasangnya. Alas kaki tradisional dari kayu ini nyaman digunakan saat mengambil air wudu menjelang Tarawih.
3 Wartawan Diperiksa Penyidik PASURUAN – Tiga wartawan yang tergabung dalam PWI Perwakilan Pasuruan, yakni Abdus Syukur dari Surya, Musyawir LKBN Antara, dan M Subkhan TV-One diperiksa penyidik Polres Pasuruan, Senin (31/8). Pemeriksaan itu terkait kasus larangan peliputan pelantikan DPRD Kabupaten Pasuruan 2009-2014, Jumat (21/8) lalu. Seperti diberitakan, sidang paripurna istimewa pelantikan 50 anggota DPRD Kabupaten Pasuruan 2009-2014 yang bersifat terbuka, dilarang diliput media. Menyusul peristiwa itu, Senin (23/8) lalu, wartawan melaporkan pelanggaran UU Pers Nomor 40 Tahun 1999 dengan dua terlapor, yakni A Daelami, Sekwan, dan Susanto, Bidang Hukum Sekwan. Sementara pemeriksaan ketiga wartawan dimulai sekitar pukul 11.30 WIB dan berakhir pukul 15.00 WIB. Ketiga wartawan dicecar pertanyaan seputar kejadian dan sejumlah pertanyaan lainnya terkait pers. “Mengetahui dilarang meliput, saya menanyakan kebijakan itu melalui telepon ke sekretariat dewan, yakni A Daelami dan Susanto, selaku Kabid Hukum Sekwan. Kami memprotesnya hingga menggelar aksi boikot,” terang Musyawir dari LKBN Antara di hadapan penyidik, Aiptu Sutryono. Kapolres Pasuruan, AKBP A Yani melalui Kasat Reskrim, AKP Syamsul Arifin, berjanji akan menindak lanjuti kasus tersebut. “Kasus ini bersifat khusus dan membutuhkan proses. Namun, tetap kami seriusi dan akan terus dilanjutkan dengan memanggil semua pihak terkait,” tandas AKP Syamsul Arifin. Sementara, A Dailami dan Susanto berjanji datang jika dipanggil pihak kepolisian. “Kami tetap menyampaikan permintaan maaf. Jika ada panggilan pemeriksaan dari polisi kami juga siap datang,” ujar A Daelami. ■ st13
SURABAYA- SURYA Isu penjualan Pulau Setabo di Kepulauan Sumenep ditanggapi serius Pemprov Jatim. Setelah mendengar kabar pulau tersebut dijual Rp 3 miliar ke investor, Wakil Gubernur Jatim Saifullah Yusuf berencana mengecek ke pulau tersebut. “Dalam waktu dekat, kami akan menyewa kapal perang milik TNI AL untuk mendatangi pulau tersebut guna memastikan kebenarannya,” tegas Gus Ipul, Senin (31/8). Menurut Gus Ipul, pada dasarnya semua pulau yang ada di wilayah NKRI tidak boleh diperjualbelikan, apalagi kepada pihak asing. Meskipun pembelian pulau itu dimaksudkan untuk memajukan pariwisata. “Keutuhan wilayah NKRI harus tetap dijaga,” tegasnya. Sementara Gubernur Jatim Soekarwo berjanji melaporkan isu penjualan Pulau Setabo kepada Mendagri dan Menteri Kelautan dan Perikanan. “Setelah mengecek di lapangan, kami akan berkoordinasi dengan Mendagri, Menteri Kelautan dan Perikanan, Bupati Sumenep, dan Badan Pertanahan Nasional,” jelasnya. Lewat koordinasi tersebut, pihaknya akan memverifikasi kebenarannya sekaligus mencari langkah-langkah dan solusi menangani isu penjualan pulau. Kabar penjualan Pulau Setabo muncul sejak 2007 lalu. Pulau kecil ini menarik para investor untuk dijadikan lokasi wisata bahari. Bahkan sudah ada beberapa investor yang siap menanamkan
modalnya untuk membangun pulau tersebut, termasuk di antaranya investor asal Kanada yang kini tinggal di Bali. Rencananya, investor itu akan mengembangkan pulau tersebut sebagai wisata selam dan renang. Sejak mencuat isu penjualan pulau Setabo, Tim Desk Wilayah Perbatasan, Pulau-Pulau Kecil Terluar (DWP2KT) Pusat, Kementerian Polhukam pernah melakukan investigasi. Hasil dari klarifikasi disimpulkan tidak ditemukan adanya penjualan pulau-pulau kecil di Sumenep. Sementara Wakil Bupati Sumenep Drs H Moh Dahlan MM mengaku bersyukur ada investor yang ingin mengembangkan objek wisata di kepulauan seperti Pulau Setabo. ‘’Kami welcome dengan investor, akan kami bantu dan prosesnya dipermudah,” ujarnya. Wabup juga menegaskan tidak ada penjualan pulau. Yang ada adalah sewa lahan tanah di atas pulau itu untuk pengembangan industri atau objek investasi lainnya yang menguntungkan kepada kedua belah pihak antara investor dan pemkab. Diberitakan sebelumnya, pengusaha bernama Zainal Saniya asal Bali telah mempersiapkan dana sebesar Rp 3 miliar untuk membeli lahan di Pulau Setabo dan Saredeng. Pulau itu akan dibangun objek wisata berskala internasional berupa wisata laut layaknya Bunaken bagi wisatawan asal Timur Tengah. ■ st2/uji
PAMEKASAN – SURYA Polres Pamekasan menyelidiki kasus meninggalnya Wulandari,11, siswa kelas IV SDN Teja Barat III yang diduga mati tidak wajar. Kasus itu dilaporkan ibu kandung korban, Ny Endang, ke Polres Pamekasan. Informasinya, sekujur tubuh korban membiru dan terdapat beberapa luka sobek. Seperti di dada terlihat bekas luka akibat setrika, di kedua paha dan kepala terdapat luka. Dugaan sementara, meninggalnya korban ada kaitannya dengan tindakan ibu tirinya, Yunita Dewi. “Kemarin ibu kandung korban sudah kami mintai keterangan. Dan kami sekarang sudah me-
manggil beberapa saksi yang dianggap mengetahui kematian korban,” kata AKP Kholil, Kasat Reskrim Polres Pamekasan kepada Surya, Senin (31/8). Menurut Kholil, untuk mengungkap kematian Wulan yang dilaporkan ibu kandungnya karena mati tidak wajar, polisi sudah bergerak melakukan penyelidikan. Informasi yang dihimpun Surya dari tetangga korban, sejak ayahnya, Jauhar, cerai dengan Endang, kemudian menikahi Yanita Dewi, korban tinggal bersama Jauhar, sedang Endang merantau ke Kalimantan. Selama tinggal bersama ibu tirinya, korban kerapkali menda-
pat hukuman, tidak hanya dimarahi, juga dipukul. “Kami pernah menerima pengaduan Wulan, jika ibu tirinya galak dan sering memukul dirinya,” ujar salah seorang tetangga korban. Dikatakan, sehari sebelum meninggal, Kamis (27/8), korban masih terlihat bermain bersama kakaknya, setelah itu warga melihat Wulan dibawa keluarganya ke rumah sakit karena tubuhnya membiru seperti keracunan. Kepala Desa Teja Barat Misnadin sudah mendegar jika kematian Wulan tidak wajar. Dari penuturan beberapa warga yang melihat saat korban dimandikan, di tubuhnya terdapat luka, terparah di bagian kepala. ■ st30
BADAN PERTANAHAN NASIONAL KANTOR PERTANAHAN KOTA BOJONEGORO
PENGUMUMAN
(Tentang Sertipikat Hilang) No. 04/BPN/VIII/2009
Jl. Teuku Umar No. 112 Tlp. (0353) 881186
Untuk mendapatkan sertifikat baru sebagai pengganti sertifikat yang hilang, berdasarkan pasal 59 ayat (2) Peraturan Pemerintah No. 24 Tahun 1997 tentang pendaftaran tanah,dengan ini di umumkan bahwa : No.
1
Nama/ Alamat Pemohon 2
Hak atas Tanah a. Jenis/ No. b. No & tgl SU 3
NIB
Terdaftar atas nama 5
4
Tanggal Pencatatan 6
Letak Tanah a. Desa b.Kecamatan
Keterangan
7
8
1
Nia Anggraini Jl Patimura IV/54 Pasuruan
a. HM 180 b. 16909/1982 29-10-1982 L.335 M2
-
NJONO
13-11-1982
a.Pekuwon b.Sumberejo
Surat pernyataan dibawah sumpah/ janji tgl 10-07-2009 Laporan kehilangan tgl 05-05-2009 No.STPLK/1486/V2009/POLRES BJN
2
Sulastri Desa Kalicilik Kec. Kapas
a. HM 305 b.3449/1996 26-12-1996 L. 310 M2
-
SULASTRI
21-01-1997
a.Kalicilik b. Kapas
Surat pernyataan dibawah sumpah/ janji tgl 06-08-2009 Laporan kehilangan tgl 28-06-2009 No.STPLK/1315/VI2009/POLRES BJN
3
Sutadi Desa Leran Kec. Kalitidu
a. HM 54 b. 2366/1981 24-06-1981 L.11.030 M2
-
SUTADI
25-08-1981
a. Leran b. Kalitidu
Surat pernyataan dibawah sumpah/ janji tgl 30-07-2009 Laporan kehilangan tgl 16-07-2009 No.STPLK/2556/VII2009/POLRES BJN
4
1.Miran 2.Tarmini Desa Sidorejo Kec. Sukosewu
a. HM 64 b. 48/1989 13-03-1989 L.3.390 M2
-
1. MIRAN 2.TARMINI
09-08-1969
a.Sidorejo b.Suko Sewu
Surat pernyataan dibawah sumpah/ janji tgl 10-08-2009 Laporan kehilangan tgl 07-08-2009 No.Pol:07/VIII2009/POLRES BJN
5
Parso Desa Sudu Kec. Kalitidu
a. HM 45 b. 9100/1982 14-05-1982 L.2.045. M2
-
PARIJUN
19-05-1982
a. Sudu b. Kalitidu
Surat pernyataan dibawah sumpah/ janji tgl 12-08-2009 Laporan kehilangan tgl 18-06-2009 No.STPLK/2205/VI/2009/POLRES BJN
6
Wari Desa Sudu Kec. Kalitidu
a. HM 50 b. 9105/1982 14-05-1982 L.1.580 M2
-
KASIMIN
19-05-1982
a. Sudu b. Kalitidu
Surat pernyataan dibawah sumpah/ janji tgl 12-08-2009 Laporan kehilangan tgl 18-06-2009 No.STPLK/2211/VI/2009/POLRES BJN
Polwil Madiun Sita 1.260 Liter Arak Jowo
7
Laenah Desa Sudu Kec. Kalitidu
a. HM 51 b. 9106/1982 14-05-1982 L.1.465 M2
-
LAKIDIN
19-05-1982
a. Sudu b. Kalitidu
Surat pernyataan dibawah sumpah/ janji tgl 12-08-2009 Laporan kehilangan tgl 18-06-2009 No.STPLK/2210/VI/2009/POLRES BJN
8
Tasmin dan Siti Kayati a. HM 55 Desa Sudu b. 9110/1982 Kec. Kalitidu 14-05-1982 L. 1.860 M2
-
KASIRUN
19-05-1982
a.Sudu b. Kalitidu
Surat pernyataan dibawah sumpah/ janji tgl 12-08-2009 Laporan kehilangan tgl 18-06-2009 No.STPLK/2206/VI/2009/POLRES BJN
MADIUN – SURYA Sedikitnya 1.260 liter arak jowo (Arjo) yang belum terjual di rumah Selamet Nurwanto,42, warga Jl Raden Wijaya, Kota Madiun, disita petugas Polwil Madiun, Senin (31/8) siang. Selamet Nurwanto diduga telah menjual sebagian Arjo miliknya, barang bukti yang masih tersisa sebanyak 42 jeriken masing-masing ukuran 30 liter serta 23 jeriken kosong. Minuman keras yang memabukkan itu dikirim dari Sukoharjo, Solo, Jawa Tengah. Kasubag Reskrim Polwil Madiun, Kompol Rony R Kimbal mengatakan, pihaknya saat ini sudah mengamankan Selamet, pengepul Arjo untuk wilayah Madiun. Sedangkan pemasoknya saat ini masih diselidiki. “Kami mendapatkan informasi pelaku mendapatkan kiriman Arjo dari Solo beberapa jeriken. Langsung kami datangi ke lokasi, saat itu pelaku sedang melayani sejumlah pembeli,” terangnya kepada Surya. Sementara itu, tersangka Selamet Nurwanto menegaskan jika pihaknya selama ini hanya dititipi seorang bernama Pahing. Pihaknya juga diminta menjual dengan harga 1 jeriken Rp 125.000 dengan isi rata-rata 30 liter. “Saya hanya dititipi, meski saya menjualnya, tetapi bukan semua milik saya,” kilahnya. Sementara petugas Polsek Mojoagung, Jombang menyita 48 botol minuman keras dari
9
Karsinah dan Kari Desa Sudu Kec. Kalitidu
a. HM 65 b. 9120/1982 14-05-1982 L.2.105 M2
-
SIRIN
19-05-1982
a. Sudu b. Kaitidu
Surat pernyataan dibawah sumpah/ janji tgl 12-08-2009 Laporan kehilangan tgl 18-06-2009 No.STPLK/2207/VI/2009/POLRES BJN
10 Sulasmi dan Darimah Desa Sudu Kec. Kalitidu
a. HM 71 b. 9126/1982 14-05-1982 L.2.395. M2
-
DURI
19-05-1982
a. Sudu b. Kalitidu
Surat pernyataan dibawah sumpah/ janji tgl 12-08-2009 Laporan kehilangan tgl 18-06-2009 No.STPLK/2208/VI/2009/POLRES BJN
11 Sulemi Desa Sudu Kec. Kalitidu
a. HM 72 b. 9127/1982 14-05-1982 L.2.465 M2
-
KASMUNGIN
19-05-1982
a.Sudu b. Kalitidu
Surat pernyataan dibawah sumpah/ janji tgl 12-08-2009 Laporan kehilangan tgl 18-06-2009 No.STPLK/2208/VI/2009/POLRES BJN
12 Mudji Slamet Kel. Ngrowo Kec. Bojonegoro
a. HM 321 b. 7599/1992 14-12-1992 L. 170 M2
-
DJUARIJAH B RIRIN ARIANI
25-02-1993
a. Ngrowo b. Bojonegoro
Surat pernyataan dibawah sumpah/ janji tgl 14-08-2009 Laporan kehilangan tgl 10-06-2009 No.STPLK/2208/VI/2009/POLRES BJN
13 Djuwani Kel. Banaran Kec Malo
a. HM 97 b. 12489/1982 18-07-1982 L. 1.400 M2
-
WADI P. SARIPIN
18-08-1982
a. Banaran b. Malo
Surat pernyataan dibawah sumpah/ janji tgl 18-08-2009 Laporan kehilangan tgl 15-07-2009 No.STPLK/2533/VII/2009/POLRES BJN
14 Maman Sulaeman Kel. Klangon Kec. Bojonegoro
a. HM. 466 b. 5619/1990 29-12-1990 L. 1.720 M2
-
MAMAN SULAEMAN
30-05-1991
a. Klangon b. Bojonegoro
Surat pernyataan dibawah sumpah/ janji tgl 18-08-2009 Laporan kehilangan tgl 13-04-2009 No.STPLK/1182/IV/2009/POLRES BJN
14-11-2005
a. Ledok Wetan b. Bojonegoro
Surat pernyataan dibawah sumpah/ janji tgl 19-08-2009 Laporan kehilangan tgl 10-08-2009 No.STPLK/12864/VIII/2009/POLRES BJN
SURATMIN
22-09-1987
a. Jetak b. Bojonegoro
Surat pernyataan dibawah sumpah/ janji tgl 19-08-2009 Laporan kehilangan tgl 16-07-2009 No.STPLK/2551/VII/2009/POLRES BJN
-
Departemen Agama Republik Indonesia
07-10-1986
a.Klangon b. Bojonegoro
Surat pernyataan dibawah sumpah/ janji tgl 19-08-2009 Laporan kehilangan tgl 18-08-2009 No.STPLK/2767/VIII/2009/JATIM RES BJN
-
Departemen Agama Republik Indonesia
16-10-1986
a. Kepatihan b. Bojonegoro
Surat pernyataan dibawah sumpah/ janji tgl 19-08-2009 Laporan kehilangan tgl 18-08-2009 No.STPLK/2767/VII/2009/JATIN RES BJN
-
SULASTRI
16-06-1993
a. Ngradin b. Padangan
Surat pernyataan dibawah sumpah/ janji tgl 19-08-2009 Laporan kehilangan tgl 19-08-2009 No.STPLK/2932/VII/2009/JATIM/RES BJN
kios milik Suyadi,60, di Terminal Mojoagung, Minggu (30/8) malam. Puluhan botol miras itu terdiri dari merek Topi Miring dan Newport. Kapolsek Mojoagung AKP Ibrahim Gani mengungkapkan, razia miras serta penyakit masyarakat lainnya akan terus dilakukan. “Lebih-lebih dalam bulan Ramadan ini,” tandasnya. ■ st14/st8
surya/sudarmawan
DISITA - 1.260 liter arak jowo diamankan dari tangan Selamet Nurwanto, 42, warga Jl Raden Wijaya, Kota Madiun, Senin (31/8).
a. HM 842 15 Asma' .00911 ASMA' Desa Sendangmulyo b. 160/Ldkwetan2005 18-10-2005 Kec.Sarang-Rembang L. 36 M2 16 Puspandari Kel. Jetak Kec Bojonegoro
a. HM 169 b. 1717/1987 18-08-1987 L. 276 M2
17 Drs Lukmanul Hakim Desa Kauman Kec Bojonegoro
a. HP 05 b. 1488/1986 26-05-1986 L 2.376 M2
18 Drs Lukmanul Hakim Desa Kauman Kec Bojonegoro
a HP 06 b. 1003/1986 15-03-1986 L.215 M2
19 Moh Yasin Desa Ngradin Kec. Padangan
a. HM 103 b. 29/1993 02-01-1993 L 810 M2
-
Dalam waktu 30(tiga puluh) hari sejak tanggan pengumuman ini, bagi mereka yang merasa keberatan dapat mengajukan keberatan-keberatan kepada kami dengan disertai alasan dan bukti yang kuat. Jika setelah 30 (tiga puluh) hari tidak ada keberatan terhadap penggantian sertifikat tersebut di atas. Maka sertipikat pengganti akan diterbitkan dan berlaku sah menurut hukum dan sertipikat yang dinyatakan hilang tidak berlaku lagi
Bojonegoro, 28 -08-2009 KEPALA KANTOR PERTANAHAN KABUPATEN BOJONEGORO TTD SUNU DUTO WIDJOMARMO,SH,M.Kn. NIP 19610810 198903 1 001
C M Y K
HARIAN SURYA
PAGE 8
C M Y K
9
HARIAN SURYA
PAGE 9
Nasional - Internasional SURYA, SELASA, 1 SEPTEMBER 2009
lintasnusantara
50 Senapan Pindad Raib
Wakil Ketua Komnas HAM Papua Ditahan PNG JAYAPURA - Wakil Ketua Komnas HAM Perwakilan Papua, Matius Murib, beserta istri, dua anak, dan tiga kerabatnya yang ditangkap dan ditahan Polisi Papua New Guinea (PNG), Sabtu (30/8), terancam didenda ratusan juta rupiah. “Mereka juga terancam menjalani hukuman kurungan badan karena memasuki wilayah PNG tanpa memiliki dokumen resmi lintas batas”, kata Ketua Komnas HAM Papua, Jules Ongge di Jayapura, Senin (31/8). Ia menjelaskan pihaknya telah menyiapkan dana untuk membantu proses pembebasan yang bersangkutan bersama keluarganya. Komnas HAM diminta menyiapkan uang tunai sebesar Rp120 juta hingga Rp125 juta, untuk bayar denda atas tindakan Matius Murip dan keluarganya. Menurut Jules, keterangan yang diperoleh pihaknya dari Konsulat RI di Vanimo PNG, terdapat beberapa bentuk hukuman yang dikenakan bagi setiap warga asing yang masuk secara ilegal antara lain denda atau menjalani hukuman kurungan. “Denda bagi setiap orang sebesar 5.000 kina atau Rp17 juta. Menurut rencana, sidang pengadilan terhadap mereka akan dilakukan Selasa (1/9),” tuturnya. Matius dan kerabatnya ditangkap polisi PNG, Sabtu (29/8) sekitar pukul 10.00 WIT di Wutung, wilayah tapal batas RI-PNG, karena melintas tanpa dokumen. ■ ant
TNI Kerahkan 600 Prajurit Lindungi Freeport BIAK - Sedikitnya 600 personel TNI AD akan dikerahkan untuk mengamankan areal kerja PT Freeport Indonesia di Tembagapura, Timika, Papu mulai 2 September 2009. Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Ahmad Yani Nasution di Biak, Senin (31/8), mengatakan, penempatan ratusan prajurit TNI itu atas permintaan Polri dalam upaya memulihkan situasi Kamtibmas di areal PT Freeport. “Ke-600 prajurit TNI AD tambahan itu akan bertugas secara efektif 2 September,” kata Mayjen AY Nasution. Ia mengakui, prajurit TNI AD yang diperbantukan mengamankan Freeport dipersiapkan untuk menghadapi kelompok separatis (TPN/OPM) yang sering mengganggu keamanan masyarakat setempat, khususnya di sekitar Freeport. Nasution belum memastikan sampai kapan prajurit tambahan itu akan bertugas di Freeport, yang jelas sampai situasi keamanan di sana benar-benar pulih. Menyinggung situasi keamanan di Papua dan Papua Barat, Pangdam Nasution mengemukakan, sampai saat ini tetap kondusif. Aktivitas warga masyarakat maupun fasilitas umum berjalan normal seperti biasanya. “Untuk wilayah teritorial Kodam XVII/Cenderawasih situasi aman dan terkendali,” ujar Nasution. ■ ant
antarbangsa
Kena Flu Babi, Presiden Kolombia Kerja lewat Internet BOGOTA - Bertambah lagi kepala negara yang terinfeksi virus H1N1 atau flu babi. Setelah beberapa pekan lalu Presiden Kosta Rika, Oscar Arias, kini presiden Kolombia Alvaro Uribe yang dihinggapi flu paling menakutkan di benua Amerika itu. Menurut Menteri Perlindungan Sosial Kolombia Diego Palacio, Minggu (30/8), Uribe terserang gejala flu babi, Jumat (28/8), setelah pulang dari Argentina unap tuk menghadiri perteAlvaro Uribe muan puncak negara Amerika Selatan di Argentina. Ia mulai menderita demam, sakit kepala dan sakit punggung setelah pertemuan tersebut, kata Palacio. Para pemimpin yang bertemu dengan Uribe (57) pada pertemuan puncak itu telah diberitahu mengenai infeksi yang dialami Uribe, kata Velasquez. “Presiden terserang gejala penyakit ini, kemajuannya positif saat ini,” kata Palacio. Ia menyatakan Uribe terus melaksanakan tugas normalnya sebagai Presiden kendati menjalani perawatan medis dan dikarantina. “Ia (Presiden) bekerja melalui telepon dan Internet,” kata jurubicara pemerintah Cesar Velasquez. “Kami, pejabat pemerintah, mengadakan kontak dengan Presiden. Saya tiga menit lalu menerima keterangan paling akhir mengenai kondisinya, dan kami diberitahu bahwa ia sepenuhnya baik-baik saja saat ini,” kata Palacio. ■ ant
globust Maling Kencan Pertama KENCAN pertama biasanya memberikan kesan tak terlupakan bagi kedua pelakunya, entah itu kenangan menyenangkan atau menjengkelkan. Namun, lain bagi Terrance Dejuan McCoy, pria 23 tahun asal Detroit Michigan. Bagaimana tidak, dalam kencan pertama hasil obrolan sebelumnya, Terrance berhasil mengajak seorang cewek makan malam. Pasangan ini kemudian bertemu dan makan malam di Buffalo Wild Wings di pinggiran Detroit pada 24 April. Ketika piring sudah licin tandas, Terrance mengatakan akan membayar semua makanan, namun ia harus mengambil dompetnya yang tertinggal di mobil si perempuan. Tanpa ragu perempuan itu menyerahkan kunci mobil Chevrolet Impala keluaran 2000. Ternyata, pria itu tidak pernah kembali, berikut mobilnya. Si teman kencan yang sudah jengkel itu pun melapor polisi berbekal foto Terrance di ponselnya berikut nomor teleponnya. Agaknya Terrance sempat mendapat kesan baik karena sukses mencuri mobil itu, meski akhirnya tertangkap. Bagi si cewek tentu ini kesan yang menjengkelkan. ■ ap/sas
Diduga Masuk Pasar Gelap dailymail.co.uk
MATADOR TUA - Frank Evans, matador berusia 67 tahun berjuluk El Engles berhasil membunuh dua banteng besar dalam aksi comeback yang spektakuler di Plaza de Toros di Benalmadena, Spanyol, Minggu (30/8). Ia sempat pensiun pada 2005 setelah mengalami kecelakaan yang menyebabkan lututnya diganti lutut palsu.
Bupati Subang Ancam Demo 10 Tahun SUBANG - SURYA Bupati Subang, Jawa Barat, Eep Hidayat mengancam akan menggelar aksi demo di PN dan Kejari Subang hingga 10 tahun ke depan. Eep mengatakan di Subang, Senin (31/8), penanganan kasus upah pungut oleh Kejari Subang terlihat sebagai skenario politik. “Kasus ini terlihat begitu dipaksakan sebagai bentuk skenario politik untuk menyingkirkan saya,” ujarnya. Dia menilai, kasus yang bersumber dari Surat Keputusan (SK) Bupati Subang yang mengatur besaran insentif bagi beberapa pejabat yang menerima upah pungut itu sebenarnya tidak ada masalah. “Kami telah melakukan sesuai Keputusan Menteri Keuangan Nomor 83/KMK.04/2000
Pasal 2 Ayat (2) tentang pembagian dan penggunaan biaya pemungutan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB),” jelasnya. Adanya kerugian negara yang dinyatakan tim penyidik Kejari Subang pun dibantah Eep Hidayat. “Yang ada pendapatan PBB di Kabupaten Subang sejak tahun 2005 hingga 2008 terus mengalami peningkatan,” lanjutnya. Hasil audit tersebut pun diragukan oleh Eep. “Yang berkewajiban melakukan audit keuangan negara itu adalah instansi negara terkait seperti Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) ataupun akuntan yang berkompeten,” katanya. Eep berencana melanjutkan aksi protesnya dengan menginap di PN dan Kejari Subang. “Kalau penanganan kasusnya
sesuai prosedur yang ada, maka saya pun tidak akan protes hingga sedemikian rupa,” jelasnya. Eep ditetapkan sebagai tersangka kasus tersebut sejak 17 November 2008. Namun, pada 19 Desember 2008, Eep dilantik menjadi Bupati Subang yang baru. Dalam kasus ini, Eep diduga telah memberikan upah pungut melebihi batas yang ditetapkan SK Menteri Keuangan no 34/ PMK.05/2005 serta Pasal 194 Undang-undang nomor 31 tahun 2004, yakni tentang batasan upah pungut. Akibat tindakannya itu, negara diduga dirugikan hingga Rp 31 miliar. Selain kasus upah pungut, Eep saat ini juga menjadi tersangka kasus dugaan korupsi Sapi Gate. ■ ant
JAKARTA - SURYA SKANDAL pengiriman senjata SS1-V1 ke Filipina semakin terang. Pemerintah mengungkap, 50 pucuk senapan produksi PT Pindad itu lenyap di tengah jalan. Dalam rapat kerja pendapat dengan Komisi I DPR, Senin (31/8), Menteri Pertahanan Juwono Sudarsono mengungkapkan Pindad mengirimkan 110 pucuk senjata api ke Mali dan Filipina. Namun, kapal yang memuat senjata itu mampir di sebuah pelabuhan sebelum sampai di Manila Filipina. “Penemuan oleh kepolisian Filipina, kapal merapat ke Filipina, tetapi singgah di tempat lain atas permintaan pemasok kepada kapten kapal. Sebagian senjata SS1 raib sebelum singgah di Filipina dan inilah yang mereka selidiki,” kata Juwono. Kata Juwono, raibnya senjata itu diketahui dari ditemukannya 10 peti kosong dan 10 peti lain yang berisi 50 senapan SS1V2 serta 10 senjata lain bertulisan Israel. Diduga kuat peti kosong itu sebelumnya berisi senjata. Senjata-senjata itu kini tidak diketahui keberadaannya karena diturunkan sebelum pelabuhan tujuan. Juwono menegaskan, proses pengiriman oleh PT Pindad hanya sampai pelabuhan Tanjung
Priok dan dilakukan PT Internusa Bandung. Dari pelabuhan, senjata-senjata tersebut diangkut dengan kapal, Capt Ufuk berbendera Panama, yang dipilih oleh pembeli senjata. “Sepengetahuan kami adalah PT Tirta Samudera Caraka. Pengesahan kedua eksportir melaksanakan secara legal,” ujar Juwono. Ada dugaan senjata-senjata yang raib itu masuk ke pasar gelap setelah dijual kembali ke pasar gelap. “Pasar gelap itu sulit dikendalikan, apalagi barang sudah keluar dari negara produsen. Aksesnya sangat terbuka, baik itu pascaperang Vietnam pada tahun 1970-an, maupun Perang Afganistan pada tahun 1980-an. Barangnya banyak sekali. Hampir sama dengan narkoba,” katanya. Sebelumnya diberitakan, aparat Filipina menyita 50 pucuk senjata SS1-V1 buatan PT Pindad dan 10 pucuk senjata genggam yang bertuliskan Israel. Penahanan senjata itulah yang menjadi bahan pertanyaan anggota DPR. ■ jbp/ade/yat
Bela Macan Tamil, Wartawan Divonis 20 Tahun COLOMBO - SURYA Seorang wartawan Srilanka divonis 20 tahun penjara dengan tuduhan melanggar undang-undang antiteror negara itu. JS Tissainayagam menulis sejumlah artikel di majalah Northeastern Monthly pada 2006 dan 2007 yang isinya mengkritik penumpasan militer pemerintah terhadap kelompok separatis Macan Tamil. Salah satu yang disorotnya adalah embargo makanan dan barang kebutuhan pokok lain ke wilayah yang didominasi masyarakat Tamil. Vonis terhadap Tissainayagam dijatuhkan Senin (31/8) atau 17 bulan setelah reporter beretnis Tamil itu ditahan. Ia merupakan wartawan pertama yang diadili menggunakan UU Pencegahan Terorisme. Pengadilan atas Tissainayagam ini menyita perhatian dunia. Bahkan dalam pidato untuk memperingati Hari Kebebasan Pers Dunia pada Mei 2009, Presiden AS Barack Obama menyebut Tissainayagam sebagai contoh pemenjaraan atau pelecehan terhadap wartawan yang menjalankan tugasnya. Hakim pengadilan tinggi, Deepali
Wijesundara, mengatakan, artikel-artikel Tissainayagam melanggar undangundang karena bertujuan menciptakan kekacauan di masyarakat. Deepali juga menganggapnya bersalah karena menghimpun dana untuk mempublikasikan artikel yang melanggar undang-undang itu. Karena itu hukuman 20 tahun penjara dianggap pantas. “Konstitusi menjamin kebebasan media, tetapi tidak seorang pun berhak secara sengaja menerbitkan laporan palsu yang memicu kekerasan sosial,” kata jaksa Sudarshana de Silva dalam berkas dakwaannya. Sementara itu pengacara Tissainayagam, Anil Silva mengatakan kliennya adalah pejuang HAM. Atas vonis itu, Tissainayagam akan mengajukan banding. “Dia tidak pernah menjadi orang rasis dan tidak sedang mengobarkan kebencian. Sekarang dia dihukum atas tulisannya sebagai jurnalis. Ini akan menjadi pelajaran bagi jurnalis lain,” katanya. Chulawansa Sirial, aktivis Gerakan Media Bebas, mengaku terpana atas vonis itu. Menurutnya, vonis itu merupakan ancaman terhadap kebebasan pers dan jurnalis. ■ ant
ap
DIGIRING - Jurnalis JS Tissainayagam digiring sipir penjara keluar dari Pengadilan Tinggi di Colombo, Srilanka, tempat ia divonis 20 tahun penjara dengan tuduhan terkait terorisme, Senin (31/8). Oleh Presiden AS Barack Obama, ia dijadikan contoh jurnalis yang dipenjara karena pekerjaannya.
INFORMASI PEMASANGAN IKLAN HUBUNGI:
ANO - 081 8300133 ARSO - 031 71910992 INFORMASI BISNIS
5 Tahun Siklus dan Perdarahan Haid Tak Normal SUDAH 10 tahun, Lilik Kurniawati (40 th, karyawati, S u ra b aya ) m e ngalami beberapa gangguan menstruasi berat maupun ringan. Setiap menjelang haid, ia mengalami beberapa gejala PMS, seperti perut mual, sakit kepala, pinggang/ punggung pegal-pegal serta fatigue (badan lelah, letih, lesu). Saat haid, ia mengalami nyeri haid yang tergolong berat. Selain itu, 5 tahun belakangan ini ia juga mengalami hipermenore (sering haid dengan perdarahan lebih banyak dari normalnya). Lilik sudah berusaha mengatasi berbagai gangguan haidnya itu dengan obat bebas maupun resep dokter, tapi hasilnya belum maksimal. Hingga suatu hari, ia membaca iklan FEMONA di media cetak. FEMONA adalah kapsul herbal organik yang diformulasikan untuk mencegah dan mengatasi berbagai gangguan menstruasi langsung pada akar masalahnya. Dua minggu menjelang haid, Lilik mulai konsumsi FEMONA 3 kapsul/hari. Setelah beberapa hari
Cara Tepat Atasi Gangguan Menstruasi
POM TR 073 375 021 www.femona.com
konsumsi, gejalagejala PMS-nya tak muncul lagi. Saat haid, nyeri haidnya sudah berkurang b a nya k . B u l a n berikutnya, nyeri haidnya sudah tak terasa sama sekali. Selain itu, siklus dan volume perdarahan haidnya pun juga sudah normal. Distributor FEMONA untuk wilayah Jawa Timur: PT. Sakadjaja Makmur Abadi, telp. (031) 373783. SURABAYA: TO.Ban Seng Tong, TO.Sehat Utama, Ap.Kimia Farma 45, Ap.K-24 Wiyung, Ap.Prima I, Ap.Steven I, Ap.Menggala, Ap.Mitra Farma, Ap.Sawapulo, Ap.Mustika Jaya I, Ap.Prayogi, Ap.Kota Baru, Ap.Libra, Ap.Listy Farma , Ap.Sip 2, Ap.Alda, Ap.Jireh, Ap.Pancar, Ap.Sumber Jaya, Ap. Dinar, Ap. Paten Jaya, Ap. Kharisma, Ap. Mujur SIDOARJO: Ap.Sidoarjo, Ap.Srii JEMBER: Ap.Waluyo. GRESIK: Ap.Bhirawa Anoraga, Ap.Noel Medika. ● ikl LAYANAN KONSUMEN: Telp. (021) 54356615, SMS: 085 880 889 889 Email:info@femona com
Sin She Spesialis Liver dari Tiongkok ❑ Mulai 1-30 Dalam Bulan ini, GRATIS Obat Luar dan Discount 40% DAPATKAN konsultasi penyakit liver secara Gratis. Anda akan ditangani oleh para konsultan spesialis liver, SinShe spesialis liver Tiongkok. Menurut pengobatan saat ini, penyakit liver dibedakan menjadi : HEPATITIS A, B, C, D dan E. liver berasal dari sel-sel jahat yang menyebar dan merusak hati. Penyakit itu bisa menular kepada orang lain. Apabila tidak mendapat pengobatan yang tuntas atau cepat, liver akan mudah menjadi radang liver yang kronis, yang bisa menjurus ke arah sirosis ( pengerasan hati ), Vertiliver, busung air, atau kanker hati. Saat ini di Surabaya klinik kesehatan Shin She Sari Alam di Jl.Tegal sari 95 Surabaya mendatangkan konsultan liver dari Tiongkok untuk memberikan konsultasi secara Gratis. Dengan menggunakan ramuan tradisional dari resep kuno Tiongkok yang turun temurun juga berdasarkan pengalaman dengan cara khusus yang dipadukan dengan teknologi modern Namijisu. Dengan demikian, akan mencapai pengobatan penyakit liver secara akurat dan tepat, setelah memakai obat ramuan yang dipadukan dengan pemakaian obat luar, dapat membantu mengeluarkan racun-racun. Dengan demikian, dapat mengobati penyakit hepatitis A, B, Pengobatan Liver Secara cepat & Efektif, vertiliver, busung air juga ampuh mengobati HBV positif.Dengan minum obat selama 1 hingga 2 hari gejala mulut pahit, mulut kering, urine berwarna kuning, pencernaan ber-
C M Y K
masalah, tidak nafsu amakan, tidak bertenaga, mata berkunang-kunang , bisa berangsur membaik. Fungsi liver bisa kembali normal dengan cepat, juga bisa mengecilkan liver. Cara pengobatan itu telah dipakai di: Vietnam, Thailand, Filipina. Banyak pasien pengidap liver yang telah sembuh. Diharapkan juga cara itu bisa membantu para penderita liver di Indonesia. Di Klinik Kesehatan ShinShe Sari Alam dalam rangka promosi, memberikan konsultasi gratis dan diskon 40% untuk pembelian obat. Anda dapat secara gratis mengetahui perubahan penyakit liver tersebut dan cara mencegah penularan penyakit itu supaya tidak berubah menjadi tumor. Manfaatkan kesempatan itu. Segera datang dan berkonsultasi ke KLINIK KESEHATAN SHIN SHE SARI ALAM, Jl.Tegalsari No. 95 Surabaya, telp (031) 91743972, Jadwal Praktik Senin-Sabtu Pk. 09.00-12.00 & 14.00-17.30 WIB, Minggu/Hari libur Pk 09.00-12.00 WIB. ● ikl
HARIAN SURYA
PAGE 9
C M Y K
10
HARIAN SURYA
PAGE 10
PERHIASAN PERAK KUSAM Bila bersentuhan dengan kandungan sulfur pada udara, perhiasan perak menjadi kusam dan bernoda. Untuk menghindarinya, bungkus perhiasan perak dengan kain lembut lalu simpan di wadah kedap udara. ■ real/kis
SURYA, SELASA, 1 SEPTEMBER 2009
gogreen
Perut
Besar, Lancar
Takjil: Setup buah (papaya, melon, bengkuang), nagasari isi pisang Buka: Nasi putih, sayur asam Jakarta, pepes ikan, tempe mendoan, pisang, air putih, jus buah
Puasa
Hanger Koran Bekas SOAL mengolah koran bekas, orang Indonesia jagonya. Dari peralatan rumah tangga, produk fashion, hingga karya seni diciptakan dari tangan-tangan kreatif Tanah Air. Seorang desainer asal Inggris bernama Ryan Frank menciptakan suvenir berbentuk hanger dari bahan kertas koran. Dipamerkan pada New York International Gift Fair beberapa waktu lalu, hanger ini terlihat cantik untuk menjadi hadiah. Meskipun terbuat dari kertas koran, hanger bermerek Zilka ini cukup kuat untuk menahan baju. Teksturnya pun lembut sehingga tidak merusak busana berbahan halus seperti sutera ataupun beludru. Sayangnya, hanger ini hanya untuk baju kering dan disimpan di lemari pakaian. Kita tidak bisa menggunakannya untuk menjemur pakaian yang basah. ■ tree/kis
Ibu hamil sebenarnya dibebaskan dari kewajiban berpuasa. Namun, jika kesehatan dalam keadaan baik, mereka diperbolehkan puasa. Makanan harus diperhatikan supaya asupan gizi dan mineral tidak terpenuhi karena berpuasa.
S
EORANG ibu hamil yang ingin berpuasa harus paham apakah kondisi tubuhnya mendukung atau tidak. Selain kesehatan yang prima, ketenangan emosi dan niat yang kuat juga mendukung kelancaran berpuasa. Masa kehamilan sendiri dibagi menjadi tiga bagian. Yaitu tri semester pertama (usia 1-3 bulan). Ini adalah masa paling rawan, ibu hamil mudah mual dan muntah (emesis), atau pusing dan berkunang-kunang. Kasus emesis gravidarum terjadi pada 75 persen perempuan hamil dan lamanya berlangsung sekitar 35 hari. Nafsu makan terganggu karena mereka tidak tahan dengan aroma dan rasa yang tidak disukai. “Mereka yang mengalami emesis sebaiknya tidak puasa dulu. Sering muntah pasti kekurangan cairan. Maka harus
style
tpgimages
Sepatu Nyaman buat Kaki SEPATU cantik dan berharga mahal tidak akan ada gunanya bila hanya membuat kaki tidak nyaman, bahkan sakit. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika kita membeli sepatu. 1. Pegang sepatu pada bagian tumit dan jari. Sol sepatu harus fleksibel dan melekuk di bagian depan tetapi bagian bawahnya kaku. 2. Bila Anda membeli sepatu pump (pantofel) dengan hak tinggi, cari yang hak yang menopang tepat di tengah tumit. Bila terlalu ke maju atau di ujung tumit, Anda akan mendapat masalah keseimbangan. 3. Cari ujung palsu. Sepatu berujung lancip dengan bagian depan lebih panjang dibanding tempat jari biasanya memiliki ujung palsu. Hal itu untuk mencegah jari tertekan. 4. Pastikan Anda membeli sepatu dengan ujung (bagian jari) cukup lebar agar jari bisa bernapas lega. 5. Sepatu berhak wedge (hak datar) memang bisa menyangga kaki secara seimbang. Tetapi sol wedge kurang fleksibel. Hal ini menambah risiko Anda terkilir. 6. Tes sepatu dengan menekan bagian jempol kaki. Bagian itu seharusnya terasa empuk. 7. Pilih sepatu dari bahan yang bisa menyerap keringat dan memberi kesempatan kaki bernapas. ■ real/kis
Kudapan: (Dimakan setelah tarawih) bubur kacang hijau, jus tomat tpgimages
diimbangi banyak minum air. Jika dipaksa dapat membahayakan kondisi janin,” terang Siti Nurhidajah SKM MKes, Kasubag Perencanaan RSU Dr Saiful Anwar Malang. Nafsu makan akan kembali membaik dan stabil dengan sendirinya ketika usia kehamilan memasuki tri semester kedua (4-6 bulan). Pada masa ini, penambahan berat badan ibu hamil normal. Ibu hamil boleh berpuasa asal status gizi dan kondisi emosinya fit. “Mengetahui status gizi ibu hamil baik atau buruk dilihat dari kenaikan berat badannya. Semua dapat dipantau dari kartu menuju sehat,” terang Siti yang juga mengajar di Akademi Gizi Surabaya ini. Kenaikan yang baik pada tri semester pertama sebanyak 700-1.400 gram. Sedangkan tri semester kedua dan ketiga mencapai 350-400 gram per minggu. Jika sudah baik, tetapi masih mual berarti dipengaruhi jenis makanan yang dikonsumsi. Sebaiknya, kurangi makanan berlemak yang ada pada makanan berbumbu banyak dan bersantan. Perbanyak makanan segar, seperti selada buah, setup buah, makan rujak setelah tarawih, dan jus buah. Puasa sendiri sebenarnya tidak mengubah asupan gizi ibu hamil. Hanya waktu makan yang berubah. Untuk itu, pandai-pandailah mengatur porsi makan. Usahakan sepertiga dari kebutuhan makan dikonsumsi saat buka puasa, sepertiga berikutnya setelah shalat tarawih, dan sepertiga terakhir waktu sahur. Utamakan konsumsi makanan atau minuman manis ketika berbuka puasa. Agar cepat memulihkan energi tubuh. Ibu hamil dapat memilih
makanan segar berupa buah, seperti pisang dan semangka. Glukosa dan fruktosa pada buah itu cepat diurai oleh tubuh menjadi energi. “Porsi makan ibu hamil itu yang baik sedikit tetapi berulangkali. Terutama mereka yang baru masuk tri semester pertama,” kata Siti. Asal kebutuhan energi dan protein sudah terpenuhi, ibu hamil akan selalu sehat. Kebutuhan gizi ibu hamil dibanding orang biasa. Kebutuhan energi pada tri semester pertama 100 kilo kalori per hari, tri semester kedua dan ketiga 300 kilo kalori per hari. Sedangkan kebutuhan protein pada tri semester pertama, kedua, dan ketiga sama yaitu 17 gram per hari. Buah dan sayuran yang beberapa di antaranya termasuk karbohidrat kompleks, banyak mengandung vitamin dan mineral yang dibutuhkan ibu hamil. Seratnya juga tinggi, baik membantu mereka ketika buang air besar. Sebab, biasanya ibu hamil mengalami kesulitan ketika buang air besar. Protein hewani seperti telur dan ikan juga baik bagi mereka untuk perkembangan janin. “Makan nasi putih, sayur, atau mie boleh, asal mie dicampur sayuran. Camilan bisa dipilih ketela pohon dan labu kuning,” ujar Siti. Selain itu, sejak dinyatakan positif hamil, dianjurkan minum satu butir kapsul tambah darah setiap hari. Berdasar data, 60-70 persen ibu hamil di Indonesia kekurangan darah (anemia). Efeknya, mereka cepat letih, lemah, dan lesu. Ibu hamil yang anemia kalau tidak dirawat, kondisi bayi yang lahir mengalami BBLK atau berat bayi lahir kurang. Bayi tersebut berat badan kurang dari 2,5 kilogram. Maka, ibu hamil senantiasa harus periksa ke dokter atau bidan agar tahu keadaan kesehatannya. ■ ida
Sahur: Nasi putih, telur dadar isi sayur, sambal goreng teri tempe, pecel, apel/jus apel
Telur Dadar Isi Sayur tpgimages
Pepes Ikan Bahan: 1 kg ikan (tongkol, kembung, mas), dibersihkan Daun pisang atau aluminum foil untuk membungkus 2 buah tomat 1 batang daun bawang 1 batang daun serai 5 lembar daun salam 50 gram daun kemangi Garam secukupnya 1 sendok makan gula pasir 2 sendok makan minyak goreng Bumbu yang dihaluskan: 2 siung bawang putih 4 buah‘ bawang merah 2 cm jahe 2 cm kunyit 50 gram cabai merah 5 butir kemiri 5 gram asam jawa 1/5 sendok teh garam 25 cc air Cara membuat: 1. Buat sayatan diagonal pada setiap sisi ikan agar bumbu meresap 2. Rendam ikan dalam larutan garam dan asam jawa sekitar 15 menit, lalu cuci. 3. Haluskan bumbu lalu tambahkan minyak goreng, aduk. 4. Siapkan bungkus, letakkan satu sendok bumbu pada dasar bungkus. Letakkan ikan, lalu lumuri atasnya dengan bumbu. 5. Tambahkan potongan tomat, daun kemangi, daun salam, potongan daun serai. 6. Kukus dengan api sedang selama 30 menit. Setelah matang, angkat dan panggang di atas api. ■
tpgimages
Warna Baru SPH
surya/ahmad zaimul haq
SERAGAM BARU - Model dan karyawan Surabaya Plaza Hotel (SPH) memeragakan seragam baru SPH rancangan Sonny Radji dalam fashion show bertema New Look di Cafe Taman, Senin (31/8).
ADA banyak cara untuk menandai semangat baru. Salah satunya dengan berganti penampilan, seperti yang dilakukan Surabaya Plaza Hotel (SPH). Mulai Selasa (1/9), karyawan hotel bintang empat ini mengenakan seragam baru yang dirancang oleh desainer Surabaya, Sonny Radji. Sesuai temanya, New Look, seragam ini lebih berwarna dan modis. Dari pilihan desain dan warna, semuanya mencerminkan filosofi SPH. Ke-23 rancangan itu akan dikenakan 188 karyawan
SPH dari tujuh departemen. “Seragam ini simbol semangat baru Surabaya Plaza Hotel. Kami ingin tampil lebih segar, modern, dan dinamis,” jelas Feby Kumalasari, Business Communication Manager SPH. Sehari sebelum dikenakan, Senin (31/8), seragamseragam baru itu diperkenalkan dalam sebuah mini fashion show di Café Taman, SPH. Beberapa di antara model yang memeragakan seragam baru itu adalah karyawan SPH sendiri. ■ kl2
Lima Hal Tak Perlu Sama Hubungan sepasang kekasih atau suami istri yang langgeng tidak selalu dipengaruhi kesamaan yang mereka punya. Jika ditelusuri lebih jauh, Anda akan tahu justru hubungan awet itu dibangun atas dasar perbedaan. 1. Selera musik Jika Anda percaya bahwa karakter seseorang terkait langsung dengan selera musik, mungkin Anda heran begitu tahu pasangan Anda tidak pernah mendengar musik John Mayer atau dia tidak tahu banyak tentang band Gigi. Tidak seperti murah hati dan empati yang sudah dibawa sejak lahir, pengetahuan seputar musik tidak dapat diajarkan. Jadi, berbagilah dengan pasangan, berpikir kreatif dan buat dua aliran musik menyatu dalam satu permainan musik. 2. Tingkat kecerdasan Anda dan pasangan menyukai jenis buku yang berbeda? Bisakah itu dijadi-
kan masalah? Sepasang kekasih memiliki hobi yang sama itu sudah cukup. Bolehlah Anda melihat kecerdasan seseorang dari jenis bacaan, tingkat pendidikan, dan profesi. Namun, ini bukan masalah besar. Satu hal yang perlu dipahami adalah adanya minat menambah pengetahuan di antara kalian berdua. 3. Tipe sahabat dekat Mungkin Anda termasuk orang yang mudah bersahabat dengan orang dari kalangan menengah ke atas. Ngobrol tentang gaya hidup dan jenis ponsel terbaru, nongkrong di kafe mahal. Sementara, sang kekasih bersahabat dengan kalangan bawah yang harus membanting tulang demi sepiring nasi. Apakah perbedaan ini membuat Anda tidak nyambung dengan si dia dan memadamkan bara cinta? Justru sahabat datang dari berbagai latar belakang akan memperkaya emosi dan wawasan Anda. Pahami hal ini.
tpgimages
4. Kebiasaan menabung Anda pasti ragu saat sedang membangun hubungan dengan orang yang suka menghamburkan uang gajinya. Namun, riset menunjukkan orang hemat tertarik dengan orang boros dan begitu sebaliknya. Mereka dapat saling mengisi.
5. Selera berbusana Anda merasa tidak sreg dan suka dengan gaya berbusana pasangan? Beri mereka masukan, utarakan dengan gaya manis. Ajak dia belanja bersama di mal atau toko busana, pakai sedikit uang simpanan demi yang tercinta. ■ shi/ida
C M Y K
HARIAN SURYA
PAGE 10
C M Y K
11
HARIAN SURYA
PAGE 11
Sambungan
SURYA, SELASA, 1 SEPTEMBER 2009
Anang Ceraikan... DARI HALAMAN 1
Malang, tersebut. “Saya tidak bisa bilang di sini. Saya nggak bisa cerita sama wartawan,” jelasnya. Anang juga tidak menampik sudah dua bulan lebih tinggal bersama Aurel dan Azriel, di ruko yang dijadikan kantor dan studio itu. Hanya saja, Anang enggan mengungkapkan separah apa hingga Anang memutuskan untuk meninggalkan rumahnya yang berada di Jalan Dwidaya, yang hanya berjarak kurang dari 300 meter dari ruko. Pembicaraan tentang cerai itu sudah dilakukan oleh pasangan suami istri ini sepulang dari umrah beberapa waktu lalu sebelum puasa. “Saya nggak mungkin bicara banyak saat ini. Ini tidak layak untuk diketahui orang banyak. Yang jelas, kami memang ada masalah di rumah tangga dan memang belum mendapatkan jalan untuk penyelesaian. Soal pindah ke sini, karena masingmasing coba menenangkan diri. Anak-anak memang ada yang mau ikut sama saya,” ujar Anang, yang selanjutnya meminta maaf karena ingin menemani anak-anaknya. Pernikahan KD-Anang selama 13 tahun kandas sudah. Namun perpisahan dua anak manusia itu tak membuat anak kedua mereka sedih. Azriel anak kedua Krisdayanti dan Anang dengan mantap menjawab bahwa ia tahu apa yang terjadi dengan kedua orangtuanya. Azriel
Kartu ATM... DARI HALAMAN 1
Kampus IKIP PGRI, Jl Jawa, Jember. Warga jalan S Parman, Lingkungan Sukorejo, Kelurahan Karangrejo, Sumbersari, Jember, ini datang ke bilik ATM tersebut pada Minggu (30/8) sekitar pukul 07.00 WIB. Namun, transaksi penarikan uang tidak berhasil. Pasalnya, setelah masuk mesin ATM, kartu milik Pudji ternyata macet, bahkan akhirnya tertelan. Pudji pun panik. Sesaat kemudian, pemilik UD Tentrem ini melihat ada stiker yang ditempel di mesin ATM tersebut. Inti tulisan dalam stiker menyatakan, bila ada kerusakan pada kartu ATM maka nasabah diminta segera menghubungi sebuah nomor telepon. Meski nomor telepon yang tertulis dalam stiker itu nomor Global System for Mobile Communication (GSM) namun
Dimaafkan SBY... DARI HALAMAN 1
“Sebulan terakhir ada SMS awalnya marah-marah, kemudian mengancam. Ibu Negara dan Presiden menerima, ada satu SMS dari orang yang sama mengancam berkalikali,” ujarnya. Menurut Andi, setelah polisi melakukan investigasi berdasar laporan pihak istana — dan presiden memberikan maaf— maka pengirim pesan pendek (SMS) itu dibebaskan oleh polisi. Pengirim pesan tersebut pun, menurut Andi, telah menyampaikan penyesalan dan permohonan maaf kepada Presiden melalui faksimili yang dikirimkan oleh kuasa hukumnya. Seperti diberitakan, polisi menangkap Arif karena diduga melakukan teror dengan cara berkali-kali mengirim SMS ke ponsel Ibu Negara Ani Yudhoyono. Dia ditangkap, Sabtu (29/8) sekitar pukul 03.00 WIB dini hari, pada saat makan sahur di rumahnya.
Bicara Dibatasi... DARI HALAMAN 1
dilakukan di dalam kelambu, setiap orang tinggal di sebuah kelambu ukuran tinggi 1,5 meter x 50 cm. Saat Surya mengunjungi Surau tersebut, Sabtu (29/ 8), ada 282 orang peserta i’tikaf yang berarti ada 282 buah kelambu. Ciri lainnya, selama menjalankan i’tikaf itu, mereka menjadi vegetarian atau hanya pengonsumsi sayur-mayur. Dan selama beri’tikaf, mereka dibatasi berbicara. Dari 282 peserta i’tikaf, 200 orang di antaranya lakilaki dan 82 orang perempuan. Mereka berasal dari beberapa kecamatan di Jember. Ada juga peserta dari Banyuwangi, Probolinggo, Bali bahkan Makassar. Sesuai aturan di tempat tersebut, suluk i’tikaf dilakukan selama 10 hari. Jemaah lakilaki dan perempuan menempati ruangan yang berbeda di
yang kini tinggal bersama sang ayah di kantor KD Production, Radio Dalam, Jakarta Selatan, itu tampak tenang. Krisdayanti dan Anang sendiri sepakat melimpahkan harta gono-gini buat anakanak mereka pasca perceraian. Harta itu kabarnya mencapai miliaran rupiah. Hal ini dijelaskan Hadi Sunyoto, produser KD dan Anang “Untuk menghindari keributan yang lebih besar, harta gono-gini dilimpahkan pada anak-anak mereka. KD mungkin hanya dapat mobil yang selama ini dia pakai,” kata Hadi. Setelah bercerai, KD dan Anang hidup terpisah. “KD tinggal di rumah semula, hanya berdua dengan ibunya. Anakanak ikut Anang tinggal di kantor KD Production,” jelas Hadi. Hadi juga menjelaskan kondisi psikologis kedua anak Anang dan KD yang dinilainya baik-baik saja meski harus tinggal di ruko. “Mereka malah lebih senang karena biasanya pergi dan pulang sekolah diantar supir, sekarang Anang sendiri yang antar jemput. Sekarang KD sedang show ke luar negeri,” bebernya. Krisdayanti sendiri tidak ada di rumahnya. Ia sedang memenuhi undangan untuk tampil pada perayaan kemerdekaan Timor Leste. Sebagai produser Hadi membantah bahwa perceraian itu disebabkan kehadiran orang ketiga maupun buku biografi yang dirilis KD berjudul My Life My Secret. Anang tak mau mengungkapkan alasan dibalik perceraian mereka. “Anang tak mau cerita. Yang
jelas, mereka bercerai 3 hari sebelum puasa,” tambah Hadi seraya menambahkan, saat ini keduanya tak mau bicara rinci soal alasan perceraian. Setelah Lebaran mereka akan bicara,” kata Hadi “Perceraian itu kesepakatan mereka berdua, sisanya saya tidak tahu. Bukan karena bedah buku karena bedah buku itu selalu diobrolkan dengan Anang,” ujar Hadi. “Dia (KD) memang royal sama orang, tapi yang dinamakan matre tidak ya saya rasa tidaklah. Sebagai produser saya tidak nambahin tidak ngurangin,” tandasnya. Untuk sementara Hadi menilai jika keduanya bercerai lantaran perbedaan prinsip dalam rumah tangga. “Kalau yang satu sifatnya romantis yang satu suka bekerja, kalau sudah bekerja jadi jarang ketemu ditambah omongan pihak-pihak lain,” beber Hadi. Di sisi lain Hadi selaku produser KD pun sangat menyayangkan perceraian ini terjadi. Bahkan jauh-jauh hari Hadi sempat menasihati Anang dan KD serta kedua anaknya dari pulang beribadah umrah awal Agustus lalu. “Saya sudah coba nasihati mereka, tapi tetap saja cerai. Saya sangat menyayangkan karena di album kedua ada lagunya “Jangan Biarkan Menangis”, itukan artinya jangan ada perpisahan,” pungkas Hadi. Sementara itu, Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Drs.Harum Rendeng, menyatakan pihaknya belum menerima gugatan tersebut. “Belum ada. Kalau memang benar mendaftarkan gugatan tanggal 19 Agustus, logikanya pasti
Pudji —karena panik— tidak merasa curiga, dan langsung menghubungi nomor ponsel tersebut. Saat itulah seseorang yang menerima telepon Pudji meminta kepada Pudji agar menyebutkan nomor PIN dan sisa saldo di tabungan. Puji pun menyebut angka lebih dari Rp 82 juta. Setelah itu, Pudji disarankan agar pulang, dan diminta mengurus kartu ATM yang tertelan tersebut ke Kantor BCA di Jl Gajah Mada, Senin (31/8). Sehari kemudian, Senin (31/8) sekitar pukul 09.30 WIB, Pudji bersama tetangganya, Syaiful, mendatangi Kantor BCA Gajah Mada. “Saya tanyakan nasib ATM dan saldo saya,” ujar Pudji. Berdasar permintaan Pudji, pihak bank pun mencek saldo tabungan pria tersebut sekaligus melakukan print out. Pudji pun shock dan sangat kaget ketika mengetahui saldo di rekeningnya hanya tinggal Rp 48.000. Dari hasil print out buku
tabungan juga diketahui ada beberapa kali transaksi keluar. “Bahkan ada juga transaksi pengeluaran untuk belanja di Surabaya,” kata Pudji. Rincian transaksi-transaksi itu, antara lain, pengambilan melalui mesin ATM beberapa kali —dengan nilai Rp 1.250.000— dan transfer sebesar Rp 10 juta, Rp 15 juta, dan Rp 20 juta. Juga, transaksi belanja di pertokoan di Surabaya, dan pembelian pulsa sebesar Rp 1 juta. Setelah dari bank, Pudji mencoba kembali ke bilik ATM di dekat IKIP PGRI, Jl Jawa. Ternyata, stiker di mesin ATM tersebut sudah hilang, dan mesin ATM tidak rusak. Maka, Pudji kemudian melapor ke Mapolres Jember, Senin (31/8). Polisi menduga ada kawanan penjahat yang –-dengan teknik tertentu— bisa membuat kartu ATM seakan-akan tertelan dalam mesin ATM, dan seolah-olah mesin tersebut
rusak. Kemudian, ada anggota kawanan menyamar sebagai petugas bank yang menerima komplain atas kerusakan itu melalui telepon. “Setelah korban meninggalkan bilik ATM, kawanan penjahat itu mengambil kartu yang seolah-olah tertelan tadi. Kemudian, mereka menggunakannya untuk berbagai transaksi sesuai nomor PIN yang telah diberitahukan korban saat menelepon,” kata sumber Surya. Menanggapi laporan Pudji, Kepala Bagian Operasional Polres Jember, Kompol Wied Hardono, meminta masyarakat lebih berhati-hati. “Laporan itu nanti akan ditindaklanjuti. Biasanya kejahatan seperti itu tidak sendiri, tetapi sindikat,” ujar Wied. Menurutnya, kasus serupa pernah terjadi di Surabaya, Malang dan Kediri. Oleh karena itu, jika mesin ATM macet, kata Wied, pemilik kartu ATM sebaiknya menghubungi nomor resmi bank atau menghubungi bank terdekat. ■ st9
Istri Arif Rohmana, Nur Aini, Minggu (30/8), mengakui penangkapan sang suami. Menurut Nur Aini, Arif akhir-terakhir ini sering mengirim SMS ke ponsel Ibu Ani, mengeluhkan keberadaan Saluran Udara Tegangan Ekstra Tinggi (SUTET) yang melintas di dekat rumahnya. (Surya, 31/8). Ganti Rugi Seusai dibebaskan, Arif yang diwawancara di rumahnya mengaku menyampaikan SMS ke Ibu Negara hanya untuk meminta perhatian agar permasalahan rumah yang dilintasi SUTET Pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) II Labuan di Perumahan Griya Labuan Asri mendapatkan ganti rugi. Selama ini, kata dia, rumah warga yang terkena proyek SUTET tidak mendapat ganti rugi. Sebelum mengirim pesan singkat (SMS) kepada Ibu Ani, Arif sudah menyampaikan SMS serupa ke empat petinggi Perusahaan Listrik Negara (PLN). Namun, SMS itu tidak ditanggapi oleh empat pejabat tersebut. Karena itulah dirinya kemu-
dian mengadu ke Ibu Ani Yudhoyono, dengan alasan proyek itu merupakan kewenangan presiden sesuai Peraturan Presiden (Perpres) No. 71 tahun 2006 tentang Percepatan Pembangunan PLTU. “Sebetulnya, saya hanya memberi aspirasi saja, menyampaikan SMS ke Ibu Negara agar mendapat tanggapan,” kata Arif kepada Antara. Ternyata, SMS yang dikirimkan berkali-kali tersebut juga tidak ditanggapi sehingga Arif merasa kesal. Sampai kemudian, Rabu (26/8), dia kembali mengirim SMS —kali ini kepada Presiden SBY— yang berbunyi “terompet sumber malapetaka masyarakat Labuan telah kau bunyikan. Mulai saat ini kaulah target utama saya”. Menurut Arif, dirinya tidak bermaksud mengancam Ibu Ani maupun Presiden SBY. “Yang saya maksud dengan ‘target’ bukannya mau berbuat apaapa. Tapi beliau adalah target pengaduan saya,” jelasnya. Dari mana Arif mendapatkan nomor ponsel Ibu Ani? Menurut Arif, dirinya mendapatkan nomor tersebut dari
tetangganya di perumahan di Labuan. Sementara itu, Kapolri Jenderal Pol Bambang Hendarso Danuri menegaskan bahwa Polri akan menindak tegas pelaku teror melalui SMS. Tidak hanya SMS yang dialamatkan kepada Presiden SBY atau pejabat negara, tetapi kepada siapa pun. “Ini bukan soal SMS, ini bicara ancaman teror. Kepada siapa pun saja —kalau itu memang dilakukan dan bisa kita buktikan— ya kami tangkap,” ujar Bambang dalam rapat kerja antara jajaran menteri bidang Polhukam dengan Komisi I (Komisi Pertahanan) DPR RI, di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (31/8/). Menenai kasus SMS Arif Rohmana, Kapolri mengakui ada kebijakan Polri untuk membebaskan pelaku. Hal ini dilakukan karena Arif telah menyesali perbuatannya, dan Presiden telah memaafkan Arif. “Tentunya kami berikan kesempatan dan kami minta agar dia tidak mengulangi perbuatannya,” ucap Kapolri. ■ persda network/ade/cr1
surau tersebut. Para jemaah melakukan seluruh kegiatan di tempat tersebut, mulai dari salat berjamaah, i’tikaf dan juga tidur. Untuk keperluan mandi, juga telah disediakan kamar mandi yang berada di dekat tempat i’tikaf. Para peserta i’tikaf mendominasi kegiatan mereka dengan berzikir. Mereka tidak berzikir ketika salat berjamaah dan waktunya makan. Uniknya mereka beri’tikaf di dalam kelambu. Kelambu berwarna putih itu menjadi tempat berzikir dan juga tempat tidur. “Memang semua kegiatan dilakukan di dalam kelambu itu,” ujar Erwin Masyitoh, Koordinator putri Suluk I’tikaf Ramadan kepada Surya. Para jamaah laki-laki dan perempuan mendapat pendamping dari petugas surau. Orang yang telah memilih untuk melakukan i’tikaf tidak boleh keluar dari tempat tersebut. Sebab, semua kebutuhan sudah dilayani. “Tujuannya i’tikaf memang
mendekatkan diri kepada Allah. Tidak ada tujuan lain,” lanjut Erwin. Peserta i’tikaf itu berasal dari berbagai macam profesi, mulai dari petani, wiraswasta hinga pejabat. Umur mereka juga beragam ada yang masih muda dan sudah tua. Erwin Masyitoh misalnya, perempuan berumur 48 tahun itu adalah seorang PNS. Ia menjabat sebagai Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Pendidikan Kecamatan Bantaran Kabupaten Probolinggo. Untuk menjalankan i’tikaf itu, ia mengajukan cuti selama 10 hari. “Saya cuti dan suami saya juga ikut i’tikaf ini,” ungkap Erwin. Bagi orang yang baru melakukan i’tikaf satu kali, maka harus ikut selama 10 hari. Namun bagi yang telah beberapa kali mengikuti i’tikaf maka, dibolehkan hanya mengikuti setengahnya saja yakni lima hari. “Selama 10 hari, para peserta hanya makan sayurmayur dan tidak boleh daging. Yang pasti pakai nasi.
Penyedap rasa juga tidak boleh. Makan vegetarian itu bertujuan untuk mengurangi hawa nafsu,” ujar Suryono, Ketua Badan Kerjasama Surau (BKS) Jember. BKS Jember itu membawahi beberapa tempat wirid penganut tarekat tersebut. Di Jember, lanjut Suryono, ada 18 tempat wirid dan salah satunya Surau Ghausil Amin. Dan surau tersebut menjadi satu-satunya tempat di Jawa Timur yang dijadikan tempat suluk i’tikaf bagi penganut Tarekat Naqsabandiyah. Dan selama 10 hari menjalankan i’tikaf, para jemaah dibatasi berkomunikasi. “Sehari maksimal hanya tujuh kata. Ini untuk memberikan konsentrasi kepada mereka. Kalau terlalu banyak bicara nanti tidak konsentrasi. Dan ini untuk membentuk perilaku yang sopan,” tegasnya. Jika 10 hari telah terlewati, maka kenduri akan digelar di surau tersebut. Para jemaah makan bersama dalam acara tersebut. ■
Stiker Hilang
sekarang sudah digelar sidang. Bisa saja gugatan didaftarkan ke PA lain asal kedua belah pihak setuju,” ujarnya.
Sudah Tahu Gonjang-ganjing perceraian antara penyanyi tersohor Krisdayanti dan Anang Hermansyah, ternyata bukan hal yang mengejutkan bagi keluarga Krisdayanti di Kota Batu, Jawa Timur. Sejak berembus kabar burung beberapa tahun lalu, tentang keretakan kecil yang terjadi dalam hubungan keduanya, keluarga KD di Batu ternyata sudah mewaspadainya. Jika pun sekarang kabar itu kembali berembus dan menjadi kenyataan, bukanlah suatu kabar yang baru. Sayangnya, rumah ayah Krisdayanti di Jl Abdurahman, Kelurahan Sisir Kota Batu itu tampak lengang. Sebab ayah KD sendiri, Trenggono, sudah sebulan tak tinggal di rumahnya. Trenggono yang seorang seniman keroncong dan pelukis itu sudah sebulan ini lebih memilih tinggal di Bali untuk kepentingan keseniannya. “Mas (Trenggono) jangan diganggu dulu, biarlah dia kosentrasi pada urusannya di Bali,” ungkap seorang kerabat dekat Trenggono yang wantiwanti namanya tidak mau disebut, Senin (31/8). Ketika ditanya apakah pihak keluarga sudah mendapat kabar dari Jakarta tentang rumah tangga Krisdayanti dan Anang, kerabat KD dari pihak ayahnya itu langsung mengangguk pelan. Bagi mereka, pemberitaan itu bukanlah hal yang baru
lagi. Sebab secara pribadi Trenggono sendiri sering mendapat kabar dari adik perempuannya yang tinggal di Australia yang selalu bertukar kabar dengan keluarga KD di Jakarta. “Memang sejak awal sudah ada yang kurang seimbang,” katanya lagi. Meskipun sudah mencium ketidakharmonisan KD dan Anang sejak lama, pihak keluarga KD di Batu membantah penyebab utama perpisahan mereka berdua karena Wanita Idaman lain (WIL) maupun Pria Idaman Lain (PIL). Pihak ke-
luarga KD, memprediksi penyebab utamanya karena ketidakcocokan prinsip yang cukup lama di antara mereka. “Selama ini KD lebih dekat kepada keluarga Anang di Jember dibandingkan keluarga yang di Batu sendiri. Jadi kami sendiri juga kurang tahu pasti, saat ini pemicunya apa,” ujarnya. Kerabat Trenggono ini meminta agar wartawan datang tiga hari lagi, mengingat Trenggono punya rencana akan pulang pekan ini juga. Pihak keluarga mengaku sungkan berkomentar lebih banyak
meskipun mengerti banyak, jika tak langsung keluar dari mulut orangtua KD sendiri. “Kami hanya pihak pamannya saja. Tidak enak rasanya mencampuri terlalu jauh urusan rumah tangga keponakan kami,” tandasnya. Sementara rumah KD di Jl Raya Beji, Kecamatan Junrejo, Batu, tampak selalu tertutup. Rumah besar dengan pagar tinggi bercat hitam itu tampaknya tidak ditinggali, mengingat KD telah lama memboyong ibunya untuk tinggal di Jakarta. ■ yus/cel/st11
surya/ahmad zaimul haq
WAKIL RAKYAT - Sebanyak 100 anggota DPRD I Jatim masa jabatan 2009-2014 diambil sumpahnya dalam sidang Paripurna, yang berlangsung di Gedung DPRD Jatim, Indrapura, Senin (31/8). Berita terkait di halaman 2.
Syekh Puji Terancam Hukuman 15 Tahun SEMARANG - SURYA Pujiono Cahyo Widianto alias Syekh Puji terancam hukuman 15 tahun penjara dalam kasus pernikahan dengan gadis di bawah umur dan eksploitasi anak. Hal itu diungkapkan Kepala Seksi Pra Penuntutan Pidana Umum (Kasi Pratut Pidum) Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa Tengah, Didik Djoko Adhi, di Semarang, Senin (31/8). Menurut Didik, pasal yang didakwakan terhadap Puji adalah Pasal 81 ayat (2) atau 88 UU No 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak dan atau Pasal 290 ke-2e KUHP junto Pasal 55 ayat (1) ke-1e KUHP. Didik menjelaskan, untuk pasal 81 ancaman hukuman maksimalnya 15 tahun penjara, pasal 88 UU ancaman hukuman maksimal 10 tahun penjara, sedangkan pasal 290 anc aman hukuman maksimal tujuh tahun penjara. Informasi lain, ada indikasi penolakan permohonan
penangguhan penahanan dari jaksa penuntut umum (JPU) yang menangani kasus Puji. “Tim JPU yang menangani kasus Syekh Puji telah mengisyaratkan menolak permohonan penangguhan penahanan yang bersangkutan,” kata salah satu JPU kasus Syekh Puji. Tim JPU yang menangani kasus Syekh Puji ini terdiri atas lima jaksa gabungan dari Kejati Jawa Tengah dan Kejaksaan Negeri (Kejari) Ambarawa. Mereka adalah adalah empat jaksa Kejati Jateng —Didik Djoko Adhi, Suningsih, nunuk Dwi Astuti, dan Slamet Indra Wijaya— serta seorang JPU dari Kejari Ambarawa. Selama masa penyusunan dakwaan, Sykeh Puji ditahan 20 hari di Rumah Tahanan (Rutan) Ambarawa. “Masa penahanan Syekh Puji terhitung sejak berkas perkaranya dinyatakan lengkap (P-21, Red) yaitu Selasa (25/8, Red) sampai Minggu (13/9, Red) mendatang,” ujar Didik Djoko
Adhi. Menurutnya, hingga saat ini tim JPU belum menerima permohonan penangguhan penahanan dari pengacara Syekh Puji. “Kalaupun ada, tim JPU kemungkinan besar akan menolak berkas permohonan penangguhan penahanan tersebut,” kata Didik. Didik tidak mau gegabah dalam menangani kasus ini. Pihaknya khawatir Syekh Puji nanti tidak kooperatif dan cenderung mempersulit proses hukum —seperti pernah terjadi saat kasus Syekh Puji ditangani oleh Polwiltabes Semarang.”Hal tersebut berdasar pengalaman jajaran Polwiltabes Semarang yang menangani kasus Syekh Puji,” ujarnya. Saat ini, lanjut Didik, tim JPU masih terus menyusun dakwaan kasus Syekh Puji. Menurut rencana, pekan depan berkas perkara Syekh Puji sudah dilimpahkan ke Pengadilan Negeri (PN) Ambarawa. ■ ant
Beri Uang...
Bidang Pelayanan dan Rehabilitasi Sosial Dinas Sosial DKI Jakarta Harwibowo. Harwibowo mengatakan, jika tidak ada warga yang memberi sedekah kepada pengemis jalanan, orang juga tidak akan mau untuk menjadi pengemis. Dengan demikian, jumlah pengemis akan berkurang secara alami. Selain menangkap pemberi sedekah, Dinas Sosial dan Satuan Polisi Pamong Praja terus melakukan razia terhadap gelandangan dan pengemis sejak awal bulan puasa. Dalam 10 hari pertama bulan puasa, kedua instansi Pemprov DKI Jakarta menangkap 854 gelandangan dan pengemis. Mereka terdiri dari 170 pria, 205 wanita, 83 bayi, dan 496 anak, termasuk remaja. Mereka ditampung di Panti Sosial Kedoya dan akan dipulangkan di daerah masing-masing seusai Lebaran. Sebagian besar dari mereka berasal Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur. Menurut Harwibowo, pihaknya masih belum dapat menangkap koordinator pengemis yang mengerahkan pengemis dari luar daerah. Sebanyak enam orang yang dicurigai menjadi koordinator pengemis sedang diburu Satu-
an Polisi Pamong Praja. Koordinator Forum Warga Kota Jakarta (Fakta), Azas Tigor Nainggolan, mengatakan, pihaknya setuju dengan pelarangan pengemis dan pengaturan pemberian sedekah. Namun, pendekatan untuk pelaksanaan Perda Ketertiban Umum itu jangan selalu dengan penangkapan. “Masyarakat memberi sedekah secara langsung karena tidak mempercayai institusi yang melayani sedekah secara formal. Institusi-institusi itu seharusnya mengevaluasi diri, kenapa warga lebih percaya untuk memberi langsung daripada melalui institusi resmi,” kata Tigor. Institusi penyalur sedekah secara resmi dan panti sosial harus bersikap transparan, baik mengenai jumlah pemasukan, maupun pengeluaran. Dengan bersikap transparan, kepercayaan masyarakat akan meningkat dan penyaluran sedekah secara langsung akan berkurang. Di sisi lain, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan Pemerintah Pusat harus mengefektifkan pemberdayaan ekonomi masyarakat miskin. Jika kemiskinan dapat ditekan, jumlah pengemis juga akan berkurang. ■ kcm
mengaku akan berkooperatif terhadap semua proses hukum yang akan dilakukan oleh kepolisian. “Itu hanya soal salah paham soal senjata itu. Saya, tim, dan kepolisian,” ujarnya. Pada kesempatan yang sama Deddy juga mengaku mengetahui lokasi persembunyian para pelaku teroris yang selama ini meresahkan masyarakat, termasuk Noordin M Top, buron yang paling dicari Tim Densus 88 AntiTeror. “Tahulah,” jawabnya dengan yakin ketika ditanya, apakah ia bisa meramal posisi persembunyian para pelaku teror seusai mendatangi Mabes Polri, terkait pemanggilan atas kasus atraksi penembakan di salah satu stasiun televisi, Senin (31/8). Namun, ketika ditanya lebih lanjut mengenai lokasi
para pelaku teroris itu, ia menjawab, “Semua tergantung bayarannya. Gue kerja, bukannya hobi,” kilah Deddy. Disinggung pula soal apakah pihak Mabes Polri telah meminta bantuannya untuk membantu menangkap para pelaku teror tersebut, Deddy juga tak mau menjawab tegas. “Yah itu tadi, tergantung bayarannya,” jawabnya singkat. Mentalis identik dengan tampilan layaknya Kaisar Ming dalam film animasi Flash Gordon itu kerap mencuri perhatian publik saat melakukan aksinya, seperti berhasil menebak headline surat kabar Kompas pada tahun 2003 dan 2008. Ia juga berhasil menebak hasil quick count (hitung cepat) salah satu lembaga survei seusai pilpres, Juli lalu. ■ jbp/ cr1/nv/kcm
DARI HALAMAN 1
Kepala Dinas Sosial DKI Jakarta Budihardjo, Senin (31/8) di Jakarta, mengatakan, mereka ditangkap di sekitar perempatan Cempaka Putih, perempatan Senen, Tomang, TMII, Cilandak, dan perempatan Pramuka. Penangkapan sudah dilakukan dalam beberapa hari terakhir dan sidang tindak pidana ringan langsung digelar setelah penangkapan. Hakim dari Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur memberi sanksi Rp 150.000 sampai Rp 300.000 kepada para pemberi sedekah itu. Hukuman itu jauh lebih ringan dibandingkan ancaman hukuman dalam Perda Ketertiban Umum, yaitu kurungan maksimal 60 hari atau denda maksimal Rp 20 juta. “Meskipun jauh lebih ringan dari ancaman hukuman di perda, sanksi denda itu cukup untuk memberi efek jera bagi para pemberi sedekah. Sedekah sebaiknya disalurkan melalui panti-panti sosial yang ada,” kata Kepala
Dipanggil Polisi DARI HALAMAN 1
aksi itu yang dilihat adalah saya, maka saya juga dipanggil,” terangnya. Deddy mengakui adanya kelalaian dalam persiapan pertunjukkan tersebut dalam hal penggunaan senjata. Namun Deddy enggan melimpahkan segala kesalahan terkait penggunaan senjata dalam pertunjukkan tersebut kepada pihak manajemen. “Bagaimanapun saya yang dipanggil, saya tidak akan saling menyalahkan siapa-siapa. Kalau ada salah, salah sayalah yang menggunakan senjata,” jelasnya. Ia lantas menyerahkan sepenuhnya hal tersebut kepada pihak kepolisian. Dia
C M Y K
HARIAN SURYA
PAGE 11
C M Y K
HARIAN SURYA
PAGE 12
Andre Chilling Bunglon Berpulang
12
DI bulan suci Ramadan, dunia musik Tanah Air kehilangan Andre Fahreza Bachtiar. Pria yang diakrabi sebagai Chilling –penggebuk drum grup musik Bunglon– itu meninggal dalam kecelakaan mengenaskan, Minggu (30/8) malam. Kendaraan yang ditumpanginya terperosok masuk jurang sedalam 200 meter di Bukit Pakar Timur, Ciburial, Kabupaten Bandung. Senin (31/8), personel Slank, Bens Leo, DJ Riri, Alice Norin, personel Dewa, hingga Inne Febriyanti yang adalah mantan kekasih Chilling mengantarnya ke pemakaman terakhir di TPU Jeruk Purut, Jakarta. ■ stv
SURYA, SELASA, 1 SEPTEMBER 2009
Natalie Sarah
kafegaul.com
Grup musik Bunglon
Pilih Disuntik Bertekad menuntaskan puasa Ramadan satu bulan penuh, pesinetron Natalie Sarah menyatakan siap menerabas semua halangan dan tantangan yang bakal membatalkan puasanya. Bahkan, perempuan mualaf ini pilih disuntik ketimbang batal puasa. “AKU mau ngilangin kemalasan perempuan yang kalau datang bulan bawannya suka males-malesan. Nah, aku mau bener-bener ngilangin itu,” cerowos mantan model yang kini menyeberang menekuni dunia akting itu, Senin (31/8) di Studio Penta, Jakarta. Untuk memuluskan kaulnya, ibu dua anak itu memilih cara suntik hormon agar siklus datang bulannya terlambat datang. Alasan perempuan kelahiran 1 Desember 1983 agar dirinya bisa beribadah dengan benar. Selain itu, sebagai seorang ibu, ia ingin memberi teladan kepada anakanaknya. “”Supaya puasanya full aku disuntik gitu. Untuk memperlambat datang bulan,” jelas pendukung sinetron Kawin Gantung itu. Ihwal suntik hormon ini memang bukan hal baru bagi perempuan berdarah Aceh– Batak itu. Saat menjalankan ibadah umrah tahun 2008 silam, istri Abdullah Rizal itu juga memilih terapi suntik hormon agar bisa menjalankan ibadah umrah dengan khusyuk karena tidak terganggu datang bulan. Soal keabsahan ibadahnya lantaran suntik hormon, ibunda Navida Maurine dan Habibi Abdullah Azis ini menyatakan tidak risau. “Kata Pak Ustad sih nggak apa-apa, kan yang penting niatnya,” pungkas perempuan centil di sinetron Cintaku di Rumah Susun itu. ■ dth kapanlagi.com
Alice Norin Mangkir Sidang SIDANG perdana gugatan cerai pasangan selebriti Audi Riri Mestica Rachman-Alice Norin yang dilangsung Senin (31/8) di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan, tidak dihadiri sang tergugat. Alice Norin, bintang di film Ketika Cinta Bertasbih (KCB) itu mangkir hadir. Ketidakhadiran Alice menjadikan sidang mengalami penundaan hingga satu pekan ke depan. “Ini memang sidang mediasi yang menjadwalkan jalan damai bagi kedua pihak, namun demikian sebelumnya kami sudah membicarakan sejumlah kesepakatan,” ujar pria yang akrab disapa DJ Riri itu, usai sidang yang mengaku kurang tahu ihwal ketidakhadiran istrinya. kapanlagi.com
Pria kelahiran Jakarta, 20 Februari 1974 itu mengaku menceraikan Alice bukan lantaran perselingkuhan yang pernah dilakukan istrinya dengan Agus Lakmono Sudwikatmono, putra pengusaha Sudwikatmono yang juga sahabat Riri. Riri menambahkan jika mereka berdua sudah membuat surat perjanjian untuk bercerai secara baik-baik. “Salah satu isinya adalah kami berdua memilih untuk bercerai dengan baikbaik,” sebut Riri yang menambahkan tidak ada pembicaraan mengenai harta gono-gini dalam surat perjanjian tersebut. Menurut pria yang dikenal berprofesi sebagai DJ itu dirinya mantap bercerai dari perempuan yang dinikahinya tahun 2007 silam dengan alasan sang istri belum siap memberinya keturunan. “Rasanya sulit untuk bisa rujuk kembali,” tegas mantan kekasih Nova Eliza itu yang optimistis menampik rujuk dengan pendukung sinetron Wulan itu. ■ nva
z LOMBA FASHION BUSANA MUSLIM
MEMPERSEMBAHKAN
Kategori Usia :
exhibition
7 - 12 tahun / 13 - 20 tahun
Pendaftaran Lomba
z LOMBA KARAOKE LAGU ISLAMI
Jl. Raya Margorejo Indah D-108, Surabaya Virgin - 8419000
Harian SURYA
VENUS Organizer
Kategori Usia max. 20 tahun
Jl. Kalibokor Selatan N0. 86 (031) 5036493
Hiburan :
Informasi Sponsor & Stand :
z HIP - HOP Dance sanggar natasha z Lelang Baju
C M Y K
HAKIM 08885059082 TOPAN 71631394 DAVIQ 08563290757 ARSO 031-71910992
HARIAN SURYA
PAGE 12
C M Y K
HARIAN SURYA
PAGE 13
LUKA MODRIC SETARA STEVEN GERRARD
13
SURYA SELASA 1 SEPTEMBER 2009
www.surya.co.id
Tottenham Hotspur mengawali Premiership 2009/10 dengan hasil menawan. Empat laga awal dilalui dengan empat kemenangan. Tetapi, kemenangan atas Birmingham, Sabtu (29/8) membuat manajer Tottenham, Harry Redknapp resah. Itu karena Luka Modric retak tulang kaki dan absen enam pekan. Redknapp menyebut, kehilangan playmaker Kroasia itu seperti Liverpool kehilangan Steven Gerrard. “Kami bisa memainkan siapa pun. Tetapi, kami butuh pemain terbaik kami. Kami butuh Ledley (King) dan Luka (Modric). Ambil contoh, Liverpool tanpa Gerrard dan Torres atau MU tanpa Rooney dan Ferdinand, mereka akan berbeda,” sebut Redknapp. Modric, 23, cedera setelah duel dengan Lee Bowyer di babak kedua. ■ goal/had
AKHIRNYA MENANG JUGA Berkat Penalti Injury Time LIVERPOOL – SURYA AKHIRNYA Everton mendapatkan kemenangan pertama mereka di Premiership Inggris dengan mengalahkan Wigan Athletic 2-1 di Goodison Park, Senin (31/ 8). The Toffees harus menunggu sampai menit ketiga injury time ketika Leighton Baines sukses menuntaskan hadiah penalti. Everton memulai dengan baik ketika sundulan Tim Cahill hanya sedikit melenceng di menitmenit awal. Selang satu menit, Pollitt harus berjibaku untuk mementahkan sepakan gelandang Everton, Jack Rodwell. Beberapa detik setelah babak kedua dimulai, Saha dan Cahill kembali gagal menuntaskan peluang. Selalu gagal menjebol gawang, Everton malah kecolongan sundulan Scharner di menit ke-56 hasil umpan lambung Charles N’Zogbia. Para pemain Everton seperti tersengat dan buktinya sundulan Saha menyamakan kedudukan di menit ke-62. Gol itu berawal dari tendangan pojok Baines. Waktu tambahan berjalan tiga menit, Everton memas-
TERBANG – Striker Everton, Tim Cahill (kanan) harus terbang untuk merebut bola dari pemain Wigan Athletic, Paul Schramer, Senin (31/8).
Masih Diabaikan Capello LONDON – SURYA Bermain untuk Manchester United (MU) tak lantas membuat Michael Owen langsung dipanggil ke timnas Inggris. Pelatih The Three Lions, Fabio Capello kembali melupakan mantan penyerang Liverpool itu untuk menghadapi Slovenia di laga persahabatan, Sabtu (5/9) dan partai kualifikasi PD 2010 melawan Kroasia, Rabu (9/9). Bagi Capello, kualitas Owen masih di belakang Wayne Rooney, Jermaine Defoe, Emile Heskey, dan Carlton Cole meski dia mencetak gol lawan Wigan, minggu lalu. Penampilan penyerang 29 tahun itu membuat Capello enggan melirik. Selain Owen, Capello juga mencoret kiper David James menyusul kekalahan Portsmouth dari Manchester City. Sebagai gantinya, Capello memasukkan kiper West Ham, Robert Green, yang bersaing dengan Ben Foster di posisi kiper. Di pertahanan, absennya Rio Ferdinand memanggil Wes Brown menggantikan rekan satu timnya di MU. Langkah ini mengejutkan sebab Brown sering dicadangkan akibat cedera engkel dan otot yang menderanya se-
jak musim lalu. Di sektor tengah, Aaron Lennon menggantikan Theo Walcott yang cedera. Gol Lennon yang menentukan kemenangan Tottenham Hotspur atas Birmingham City, Sabtu (29/8), membuat Capello percaya kemampuannya. “Lennon dapat bermain satu lawan satu dan sangat berbahaya karena dia cepat. Secara potensial dia sangat bagus,” kata Capello, Senin (31/8). “Lennon masih muda, dia butuh memahami potensinya dan percaya diri atas potensinya. Itu penting karena beberapa pemain bagus tetapi tak memahami potensi mereka.” Inggris harus menang melawan Kroasia jika ingin segera mendapat satu tempat di putaran final PD 2010 di Afrika Selatan. Inggris memimpin Grup 6 dengan 21 poin dari tujuh main. Kroasia ada di posisi kedua dengan 14 poin. ■ yo/van
ap/tim hales
tikan kemenangan pertama. Pemain pengganti, Jo memEverton buat Everton Wigan mendapat penalti setelah dijatuhkan Emmerson Boyce di dalam kotak penalti ketika waktu menunjuk tiga menit di waktu tambahan. Baines lantas membuat kiper The Latics, Michael Pollitt bergerak ke arah yang salah sehingga Everton mendapatkan angka pertamanya dari tiga laga yang sudah dijalani.
Kini, Tim Cahill dkk nangkring di posisi 14 setelah sebelumnya hanya menjadi juru kunci. Juru 2 kunci harus didiami kare1 na di dua pertandingan sebelumnya, pasukan David Moyes ini kalah telak 6-1 di tangan Arsenal dan keok 1-0 dari pendatang baru, Burnley. Moyes menyebut timnya kali ini memang pantas menang dan menegaskan tidak ada yang salah dengan hadiah penalti di penghujung laga tersebut. “Kami pantas menang dan dari
apa yang saya lihat, penalti merupakan hal yang tepat,” beber Moyes usai pertandingan. “Tetapi jika gagal menangpun, kami tetap bisa keluar lapangan dengan kepala tegak karena kami jelas-jelas mengendalikan permainan.” Manajer Wigan, Roberto Martinez merasa tidak beruntung dan kecewa dengan penalti dari wasit Lee Probert. “Cara kami kalah di akhir pertandingan sangat mengecewakan. Saya tak mempermasalahkan itu (penalti),” sesal Martinez.
“Tetapi jika melihat penampilan kami, saya benar-benar kecewa (harus kalah),” tambahnya, menyebut timnya paling tidak layak mendapat satu angka. ■ goal/ret/van SUSUNAN PEMAIN Everton : Howard, Hibbert, Baines, Yobo, Distin, Neville, Cahill, Pienaar/ Bilyaletdinov (89), Osman/Fellaini (70), Rodwell, Saha/Jo (76). Wigan : Pollitt, Scharner, Boyce, Bramble, Melchiot, Figueroa, Thomas/ Cho (73), N’Zogbia, Gomez, Diame/ Scotland (36), Rodallega/Sinclair (82).
KOMPOSISI PEMAIN INGGRIS Kiper: Ben Foster (Man Utd), Robert Green (West Ham), Paul Robinson (Blackburn). Bek : Glen Johnson (Liverpool), Wes Brown (Man Utd), Matthew Upson (West Ham), John Terry (Chelsea), Joleon Lescott (Man City), Ashley Cole (Chelsea), Wayne Bridge (Man City). Gelandang : Shaun Wright-Phillips (Man City), Aaron Lennon (Tottenham), David Beckham (Los Angeles Galaxy), Gareth Barry (Man City), Frank Lampard (Chelsea), Michael Carrick (Man Utd), Steven Gerrard (Liverpool), Ashley Young (Aston Villa), James Milner (Aston Villa). Penyerang : Wayne Rooney (Man Utd), Emile Heskey (Aston Villa), Jermain Defoe (Tottenham), Carlton Cole (West Ham), Peter Crouch (Tottenham).
Michael Owen ap/nick potts
Bintang Atleti Meredup di Taman Mawar MADRID - SURYA Suguhan kekuatan saat menjungkalkan Panathinaikos di playoff Liga Champions pekan lalu, gagal dilanjutkan Atletico Madrid di pentas La Liga Spanyol. Atletico hancur pada jornada (pekan) perdana La Liga 2009/10 setelah dihajar Malaga 3-0 di Estadio La Rosaleda, Minggu (30/8) malam. Di stadion yang berarti ‘taman mawar’ ini, kebintangan Sergio “kun” Aguero, Diego Forlan, Maxi Rodriguez hingga Jose Antonio Reyes seperti meredup. Justru pemain-pemain Malaga yang kalah populer seperti Nabil Baha, Manu Torres dan Xavi Torres, tampil apik. Ketiganya ini bergantian menjebol gawang Atletico. Diawali Baha di menit ke-34 via tendangan volley akrobatik, lalu Manu Torres di menit ke-60 dan ditutup Torres menit ke-79. Tiga gol itu cukup untuk memberikan debut terburuk Sergio Asenjo, kiper Atletico di La Liga. Padahal kiper U-21 Spanyol ini diharapkan tampil apik. “Ini adalah penampilan terburuk Atletico sejak kembali dari pramusim. Kami harus mengoreksi kesalahan dan berlatih keras karena kompetisi baru dimulai,” keluh Abel Resino, pelatih Atleti-
Malaga 3 Atletico Madrid 0 co dilansir Goal, Senin (31/8). Melihat penampilan menawan Los Colchoneros Atletico saat menang 3-2 di kandang Atletico dan 2-0 di Vicente Calderon pekan lalu, adalah sebuah keanehan Atletico babak belur dihajar Malaga. Tetapi, itulah kenyataannya. Resino yang frustrasi melihat
permainan timnya, bahkan harus meninggalkan bench lebih cepat. Ia diusir wasit karena protes berlebihan terhadap kartu kuning untuk Aguero. Tinjunya sampai menghantam atap bench ofisial tim. Sementara bagi Malaga, kemenangan 3-0 atas Atletico ini luar biasa. Sebab, dalam empat pertemuan, Atletico menang tiga kali dan imbang sekali. Pelatih Malaga, Juan Ramon Lopez Muniz menyebutnya dream start alias awal im-
pian. “Sukses besar hari ini tidak lepas dari kerja keras tim. Tanpa mau bersusah payah, Anda tidak akan bisa mendapatkan apapun. Kami sukses di awal, tetapi kami harus konsisten,” sebut Muniz. ■ goal/had
ap/sergio torres
APES Sergio Aguero (kiri), harus mengakui keunggulan Manolo Gaspar dkk.
Kanoute Out, Sevilla Terkapar VALENCIA – SURYA Didera problem keuangan, Kelelawar Hitam Valencia ternyata masih tampil perkasa di pembuka La Liga Spanyol. Buktinya, mereka bisa menghancurkan peringkat tiga musim lalu, Sevilla 2-0 di Mestalla, Senin (31/8). Penyelesaian brilian Juan Manuel Mata di menit ke-47 dan gol keberuntungan Pablo Hernandez di sisa waktu 10 menit menyungkurkan Los Palanganas yang harus bermain dengan 10 orang ketika babak kedua dimulai. Sevilla, yang dilatih Manolo Jimenez, terpaksa bermain dengan 10 orang sejak menit ke-45 gara-gara Frederic Kanoute mendapat kartu kuning kedua karena tekel berbahayanya atas Carlos Marchena. Mata mencetak gol cantik dengan melepaskan tendangan lambung dari sudut sempit yang membuat kiper Sevilla, Andres Palop takluk. Sedang Hernandez, menggandakan keunggulan setelah
tendangan first time malah membuat bola menerpa dagunya sebelum masuk ke gawang. “Kami melewati ujian tetapi harus terus belajar,” kata pelatih Valencia, Unai Emery usai pertandingan. “Ini hasil kerja seluruh tim dan konsep seperti inilah yang ingin saya lihat.” Kemenangan ini mendorong moral Valencia, yang melaju ke fase grup Liga Eropa, untuk mempertahankan David Villa dari sergapan Barcelona atau Real Madrid.
Pelatih Sevilla, Manolo Jimenez kecewa karena gagal mendapatkan hasil bagus di pekan pertama. Dia menunjuk cedera Christian Romaric di babak pertama dan pengusiran Kanoute sebagai titik balik kegagalan timnya. “Setelah itu kami kalah di lini tengah, lagi pula kami kesulitan beradaptasi dengan permukaan lapangan yang gundul. Kaoute tak seharusnya dia diusir,” kata Jimenez. Sebelum pertandingan, Kanoute tak pernah diusir. Jimenez menunjuk peran serta Marchena atas insiden itu. “Saya tahu siapa dia (Marchena) tapi tak mau membicarakan yang buruk tentangnya. Dia pemain veteran dan tahu bagaimana caranya bermain,” sindirnya. ■ gl/ap/van
GOL – Juan Mata dan David Villa, sukses di awal musim. ap/alberto saiz
C M Y K
HARIAN SURYA
PAGE 13
C M Y K
SURYA PAGE 13A MALANG
SINGO EDAN PINANG AGU CASMIR
13
SURYA SELASA 1 SEPTEMBER 2009
www.surya.co.id
SKUAD MUDA
Banyak Klub Ajak Uji Coba
Putu Gede Gagal Dikontrak
MALANG - SURYA I PUTU Gede dianggap terlalu uzur bergabung Arema, sehingga gagal dikontrak. Ini makin mengentalkan pemain muda akan mendominasi tim Arema. Apalagi, sebanyak 12 pemain muda telah disodori kontrak oleh manajemen. Para pemain muda yang dikontrak adalah Wahyu Wiji Astanto, Gunawan Dwi Cahyo, Gerry Setia Adi Nugraha, Hermawan, Juan Revi Auriqto, Putra Habibie, Achmad Bustomi, Benny Wahyudi, Dendi Santoso, Kurnia Meiga, Jalaludin Main, dan Roni Firmansyah. Selain mereka, informasinya Arema juga akan mengontrak playmaker Timnas PSSI yang juga pernah memperkuat Persija, Ade Suhendar. Dengan dikontraknya para pemain muda yang kini sudah bergabung mengikuti latihan, manajeman Arema akhirnya memulangkan para pemain senior. Selain I Putu Gede, mereka yang tereliminasi adalah Rustanto Sriwahono, Jordi Kartiko, M Arif, Aulia Siregar, Agung Yudha, Suwaji, dan Dwi Herlambang. Asisten pelatih Arema, Joko Susilo, mengungkapkan 12 pemain muda yang mengikuti latihan saat ini memang sudah
ist
Agu Casmir
mendapat rekomendasi untuk dikontrak. Tetapi sukses tidaknya kontrak itu tentu menunggu deal dengan manajemen. “Saya tidak tahu siapa yang sudah resmi putus kontrak. Agar tidak salah komentar saya mohon bertanya saja ke manajemen,” jelas Gethuk, panggilan akrab Joko Susilo, kepada Surya, Senin (31/8). ■ st5 surya/nedi putra aw
PEMAIN MUDA AREMA No 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. 11. 12.
NAMA Wahyu Wiji Astanto Gunawan Dwi Cahyo Gerry Setia Adi Nugraha Hermawan Juan Revi Auriqto Putra Habibie Achmad Bustomi Benny Wahyudi Dendi Santoso Kurnia Meiga Roni Firmansyah Jalaudin Main
Harapan pelatih baru Arema Robert Rene Albert untuk bisa mendapat pemain asing berkualitas yang sudah mengerti atmosfer sepak bola Indonesia tampaknya akan berjalan mulus. Sebab, setelah sebelumnya mendapat tawaran Pierre Njangka dan Anorue Obiora, kini pelatih asal Belanda itu mendapat tawaran dari manajemen Singo Edan untuk meminang Agu Casmir. Informasinya, Agu yang juga pemain Timnas Singapura ini sudah dipinang manajemen Arema. Striker Gombak FC itu mau ke Malang asal mendapatkan bayaran Rp 1,5 miliar. Direktur PT Arema Indonesia, Gunadi Handoko, mengaku pihaknya sedang melakukan negosiasi dengan pemain asing dan lokal. Tetapi siapa mereka Gunadi masih belum mau menyebut nama. ■ st5
POSISI Stoper Stoper Striker Bek kanan Gelandang Bek kiri Gelandang Bek kiri Striker Kiper Gelandang Sayap kiri
ASAL KLUB Persis Solo PSIS Semarang Pelita Jaya Deltras Deltras PKT Bontang Arema Arema Arema Arema Arema Pelita Jaya
SELEKSI - Wahyu Wiji Astanto mengikuti seleksi Arema di lapangan Dirgantara Abd Saleh Malang, Senin (31/8).
MALANG - SURYA Kesiapan Persema menghadapi Liga Super Indonesia (LSI) membuat tim-tim bagus mulai banyak yang mengajaknya beruji coba. Tiga tim tangguh yang ingin menjajaki kekuatan tim kebanggaan Ngalamania ini adalah Pro Duta Jogjakarta, Persisam Putra Samarinda, dan Sriwijaya FC. Pro Duta berasal dari Divisi Utama yang dulu bernama Pro Duta Bandung, sedangkan Persisam dan Sriwijaya FC adalah peserta LSI. Informasinya, uji coba melawan Pro Duta sudah diagendakan Rabu (9/ 9), Persisam Sabtu (12/9), dan Sriwijaya FC Rabu (16/9). Pelatih Persema, Subangkit, mengaku setelah banyak melahap latihan taktik dan strategi, Persema memang akan mencari lawan uji coba berbobot, di antaranya melawan Pro Duta, Persisam, dan SFC. “Kami menyetujui lawan uji coba yang berbobot untuk mengetahui sejauh mana kekuatan dan kelemahan tim Persema sebelum tim dimantapkan dalam uji coba di Liga Jatim setelah Lebaran nanti,” jelas Subangkit kepada Surya, Senin (31/8). Menurut Subangkit, dengan diketahuinya kelemahan maka Persema bisa diuntungkan yaitu bisa memperbaiki kelemahan itu sejak dini. Sedangkan
surya/nedi putra aw
LATIHAN - Para pemain Persema mengikuti latihan di Stadion Gajayana, belum lama ini. apa kelebihan-kelebihan tim tentu akan bisa menjadi senjata untuk bisa meraih kemenangan demi kemenangan saat tampil di LSI mendatang. Terlepas dari agenda Persema untuk beruji coba melawan timtim berbobot, Subangkit terus mengasah kerja sama tim Persema yang masih belum optimal. Menyiasati tiga pemain pilar yang kini dilanda cedera yaitu Robbie Gaspar, Aris Budi Prasetyo, dan Febri Andikawanto, Persema meminjam tiga pemain dari PS Gajayana agar latihan game yang
C M Y K
digelar Persema bisa optimal. Pemian Persema, Brima Pepito Sanusie, mengaku sudah siap tempur dalam uji coba dengan tim-tim bagus. Dengan kondisi yang kini sudah fit, pemain asal Siera Leon ini optimistis bisa tampil lebih bagus lagi dibanding saat tampil dalam uji coba di Blitar beberapa waktu lalu. “Saya senang uji coba dengan tim-tim bagus, itu bisa menjadi variasi latihan yang mengasyikkan dibanding hanya uji coba dengan tim sendiri dan tim-tim lemah,” ujar Pepito. ■ st5
SURYA PAGE 13A MALANG
C M Y K
14
SURYA, SELASA, 1 SEPTEMBER 2009
hasil&statistik
PREMIERSHIP INGGRIS, MINGGU (30/8) Portsmouth Man City Everton Wigan Aston Villa Fulham Klasemen Sementara 1. Chelsea 2. Tottenham 3. MU 4. Manchester City 5. Stoke City 6. Arsenal 7. Liverpool 8. Aston Villa 9. Sunderland 10.Burnley 11. West Ham 12. Birmingham 13.Wolverhampton 14. Hull City 15. Fulham 16. Everton 17. Wigan 18. Blackburn 19. Bolton 20. Portsmouth
4 4 4 3 4 3 4 3 4 3 3 4 4 3 3 3 4 3 3 4
4 4 3 3 2 2 2 2 2 2 1 1 1 1 1 1 1 0 0 0
0 0 0 0 1 0 0 0 0 0 1 1 0 0 0 0 0 1 0 0
0-1 2-1 2-0 0 0 1 0 1 1 2 1 2 1 1 2 3 3 2 2 3 2 3 4
10-2 11-4 8-2 3-0 3-4 11-4 9-7 5-3 3-3 2-2 3-2 2-3 2-4 4-8 1-4 3-7 31-4 3-4 1-7
12 12 9 9 7 6 6 6 6 6 4 4 4 4 3 3 3 1 0 0
LA LIGA PRIMERA SPANYOL, SENIN (31/8) Real Mallorca Xerez Málaga Atlético Madrid Osasuna Villarreal Racing Santander Getafe Athletic Bilbao Espanyol Valencia evilla Almeria Valladolid Klasemen Sementara 1. Málaga 1 1 0 0 2. Getafe 1 1 0 0 3. Valencia 1 1 0 0 4. Mallorca 1 1 0 0 5. Real Madrid 1 1 0 0 6. Athletic Bilbao 1 1 0 0 7. Real Zaragoza 1 1 0 0 8. Almeria 1 0 1 0 9. Valladolid 1 0 1 0 10.Osasuna 1 0 1 0 11.Villarreal 1 0 1 0 12.Barcelona 0 0 0 0 13. Sporting Gijon 0 0 0 0 14.Tenerife 1 0 0 1 15. Espanyol 1 0 0 1 16.Deportivo 1 0 0 1 17. Sevilla FC 1 0 0 1 18.Xerez 1 0 0 1 19.Atlético Madrid 1 0 0 1 20.Santander 1 0 0 1
3-0 4-1 2-0 2-0 3-2 1-0 1-0 0-0 0-0 1-1 1-1 0-0 0-0 0-1 0-1 2-3 0-2 0-2 0-3 1-4
BUNDESLIGA JERMAN, MINGGU (31/8) Hertha Berlin Werder Bremen Hamburg SV FC Cologne
2–3 3–1
Klasemen Sementara 1. Hamburg SV 2. Leverkusen 3. Werder Bremen 4. Schalke 04 5. M-gladbach 6. Eintracht 7. VfL Wolfsburg 8. Muenchen 9. VfB Stuttgart 10. Hoffenheim 11.Mainz 12. Dortmund 13. Hannover 96 14. VfL Bochum 15. SC Freiburg 16. Hertha Berlin 17. Nurnberg 18.FC Cologne
12-5 10-3 9-6 5-2 7-7 5-4 7-8 6-4 5-5 2-2 5-6 4-6 3-3 5-8 4-10 4-6 2-5 2-7
10 10 7 7 7 6 6 5 5 5 5 5 4 4 4 3 2 1
5-1 4-1 4-2 3-1 5-1 4-3 2-1 4-3 4-3 2-2 2-5 1-1 1-1 3-5 1-3 1-3 1-3 1-3 0-2 3-6
6 6 6 6 4 4 4 3 3 3 3 2 2 1 1 1 0 0 0 0
4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
3 3 2 2 2 1 2 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 0
1 1 1 1 1 3 0 2 2 2 2 2 1 1 1 0 2 1
0 0 1 1 1 0 2 1 1 1 1 1 2 2 2 3 2 3
SERIE A ITALIA, MINGGU (30/8) Atalanta Cagliari Chievo Fiorentina Napoli Parma Sampdoria -
Genoa Siena Lazio Palermo Livorno Catania Udinese
0–1 1–3 1–2 1–0 3–1 2–1 3–1
Klasemen Sementara 1. Sampdoria 2. Juventus 3. Genoa 4. Lazio 5. Inter Milan 6.Parma 7.Fiorentina 8. Napoli 9. Siena 10.Palermo 11. AC Milan 12. Bari 13. Bologna 14. Udinese 15. Cagliari 16. Livorno 17. Catania 18. Chievo Verona 19. Atalanta 20.AS Roma
2 2 2 2 1 1 1 1 1 1 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0
0 0 0 0 0 0 0 1 1 1 1 0 0 1 1 1 2 2 2 2
2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2
0 0 0 0 1 1 1 0 0 0 0 2 2 1 1 1 0 0 0 0
LIGUE-1 PRANCIS, MINGGU (30/8) Toulouse Valenciennes Paris SG Lille Marseille Bordeaux Klasemen Sementara 1. Bordeaux 2. Paris SG 3. Lyon 4. Montpellier 5. Marseille 6. Lens 7. Lorient 8. Boulogne 9. AS Nancy 10.Stade Rennes 11. Sochaux 12.AS Monaco 13. Toulouse 14. Le Mans 15. Nice 16. Valenciennes 17. St Etienne 18. Lille 19. AJ Auxerre 20.Grenoble
KUALIFIKASI PD 2010, SABTU Scotland vs Macedonia Ukraina vs Andorra Azerbaijan vs Finlandia Peru vs Uruguay Armenia vs Bosnia Moldova vs Luksemburg Bulgaria vs Montenegro
4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
3 3 3 2 2 2 2 2 2 1 2 2 1 1 1 1 1 0 0 0
1 1 1 2 2 1 1 1 0 3 0 0 1 1 1 0 0 1 1 0
2–0 3–0 1–1 1–4 1–0 2–0 0–0 3 3 3 3 3 3 3 1 1 1 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0
0–1 3–0 0–0 0 0 0 0 0 1 1 1 2 0 2 2 1 2 2 3 3 3 3 4
11-3 10-4 9-3 8-3 4-1 7-7 5-5 3-4 9-6 7-4 4-5 3-5 4-3 5-7 3-8 4-7 2-6 2-7 0-6 2-7
10 10 10 8 8 7 7 7 6 6 6 6 4 4 4 3 3 1 1 0
(5/9) 0:½ 0:2½ ½:0 ¼:0 1:0 0:1¼ 0:1
HARIAN SURYA
Minggu (6/9) Denmark vs Portugal Georgia vs Italia Hungaria vs Swedia
¼:0 1¼:0 ¼:0
PARTAI PERSAHABATAN, MINGGU (6/9) Malta vs Cape Verde 0:¼ Iran vs Uzbekistan 0:¾
PAGE 14
Belanda vs Korsel vs Inggris vs Jerman vs Jordania vs Rep Irlandia vs Islandia vs
Jepang Australia Slovenia Afsel Malaysia Afsel Georgia
0:1½ 0:0 0:1¾ 0:1¾ 0:1¼ 0:½ 0:½
Tarian Maut Dua Samba Diego-Melo Bawa Sukses Juventus ROMA – SURYA DIEGO 9, Melo 8,5! Itu nilai yang diberikan situs Goal.com untuk Diego Ribas da Cunha dan Felipe Melo. Duet Brasil ini tampil sebagai protagonista alias aktor utama kemenangan Juventus 3-1 atas AS Roma, di Olimpico, Minggu (30/8).
lia,” sebut Diego. Ini kemenangan kedua Juventus setelah pekan lalu menang 1-0 atas Chievo. Dan itu modal memburu gelar Scudetto, bersaing dengan Inter Milan. Toh, pencapaian di awal musim tak membuat Ferrara besar kepala. “Saya tidak berpikir enam poin penting saat ini. Hanya, start bagus ini
membuat kami percaya dengan kekuatan tim,” sebut pelatih kelahiran Napoli ini. Sebaliknya, Roma harus berbenah. Ini kekalahan kedua setelah pekan lalu menyerah 2-3 dari Genoa. Mereka harus menang saat melawan Siena dua pekan nanti. Menurut pelatih Roma, Luciano Spalletti, hanya Danielle De
Rossi (pencetak gol Roma), dalam top form. “Kami bermain baik. Tetapi fisik pemain tidak bagus. Tidak semua pemain bertenaga seperti De Rossi. Jeremy menez dan Francesco Totti kreatif. Tetapi tidak selalu dominan seperti De Rossi. Tim ini kurang semangat tempur,” sebut Spalletti. ■ goal/yahoo/had
Goal yang rajin menuDuet tarian lis rapor pemain Serie A maut gelanusai pertandingan, tidak dang bertaragu memberi angka han dan tertinggi untuk dua peplaymaker main Brasil ini. Diego dari Brasil Roma 1 dan Melo memang itu mengingatJuventus 3 tampil luar biasa. kan kepada duet Melo yang mencatat Prancis di Juventus debut untuk Juventus di Se- medio 1990-an, Didier Desrie A, tampil kokoh sebagai champs dan Zinedine jangkar lini tengah dan men- Zidane. Keduanya menjadi cetak gol ketiga lewat aksi solo pilar saat Juventus meraih brilian. Sedangkan Diego, rek- Scudetto beruntun 1996/ rutan dari Werder Bremen se- 97 dan 1997/98. harga 24,5 juta euro (Rp 355 Memang, terlalu miliar) ini, membuat dua gol jauh menyebut Dipertama guna menyempurna- ego-Melo menyamai kan performa berkelasnya. Dechamps-Zidane, Kini Diego diprediksi men- tetapi keduanya di jadi the next star Serie A Ital- jalur yang benar ia, usai hengkangnya Kaka untuk mengikuti jedan Zlatan Ibrahimovic. “Dia- jak dua legenda. kah bintang sepak bola Italia “Saya berterima berikutnya?” begitu tulisan kasih dengan Sky Sport Italia tentang Diego. lingkungan Ju“Diego menunjukkan kuali- ventus. Petasnya di Trofi Berlusconi dan latih, rekan saat melawan Chievo pekan setim dan lalu. Dia punya kemampuan fans memmengatur serangan dan mem- bantu saya bantu pertahanan,” puji Ciro beradaptasi ap/alessandra tarantino Ferrara, pelatih Juventus ke- dengan seKALAH LAGI – Kapten AS Roma, Francesco Totti (kanan) tidak berdaya melawan pergerakan Felipe Melo. pada yahoosports. pak bola Ita-
Efek Positif Cassanova
MU Antisepak Bola
GENOA – SURYA Saat masih di AS Roma dan Real Madrid, Antonio Cassano pemain yang labil dan kerap emosional. Tetapi bersama Sampdoria musim lalu, sisi emosional Cassano berubah menjadi enerji yang tersalurkan secara positif untuk membawa kemenangan Blucherciati, seperti yang terjadi saat menjamu Udinese, Minggu (30/8) waktu setempat. Lewat kerja sama dengan Giampolo Pazzini, satu assist, dan satu gol dari kakinya, Cassano berperan membawa Sampdoria menang 3-1 atas Udinese pada pekan kedua di Stadion Luifi Ferraris. Hasilnya, Sampdoria kini bertengger di puncak sementara Serie A Italia dengan rekor 100 persen dari dua pertandingan. Pekan lalu, Cassano tidak mencetak gol saat Sampdoria menang 2-1 di Catania, namun pengaruh pemain kelahiran 1982 itu sangat besar bagi permainan tim. Melawan Udinese yang terhitung salah satu tim kuat di Italia, ia membawa keseimbangan dalam penyerangan. Di menit ke-11, kerja sama Cassano membawa Sampdoria unggul lewat gol Pazzini. Cassano seharusnya menambah gol menit berikutnya namun tendangannya Udinese diblok kiper Samir Handanovic. Udinese baru kebobolan di menit ke-44, lagi-lagi karena umpan Cassano untuk Daniele Mannini dan merubah kedudukan 2-0. Antonio de Natale memperkecil ketertinggalan Udinese lewat gol di menit ke-56,
LONDON – SURYA Sudah dua hari berlalu, tetapi bentrokan panas Manchester United (MU) kontra Arsenal di Old Trafford, Sabtu (29/8), masih menyisakan cerita. Koran-koran di Inggris memberitakan besarbesaran untuk lanjutan episode baru perseteruan MU vs Arsenal. Yang terbaru adalah soal sindiran manajer Arsenal, Arsene Wenger yang menyebut MU memainkan permainan antisepak bola! Wenger yang diusir wasit di akhir laga Sabtu lalu, menuding pemain-pemain MU di lapangan hanya bisa mengasari pemainnya. Sialnya kata dia, pemain dengan tipikal seperti itu sama sekali lolos dari hukuman wasit. Masalah itu menurut Wenger jauh lebih parah dibanding aksi diving striker Arsenal Eduardo da Silva saat melawan Glasgow Celtic di Liga Champions (26/8). “Ada poin lain bagi saya yang jauh lebih penting. Pemain yang bermain hanya membuat pelanggaran dan tidak pernah dihukum. Pemain yang berulang kali melakukan fout tetapi menyelesaikan pertandingan tanpa mendapat kartu. Bagi saya, itu tindakan antisepak bola, melebihi pemain yang dilakukan Eduardo,” sindir Wenger seperti dilansir The Sun, Senin (31/8). Ditanya apakah pemain yang ia maksud adalah gelandang MU, Darren Fletcher.
ap/carlo baroncini
INSPIRATOR – Antonio Cassano menghindari tekling pemain Udinese, Andrea Coda, Senin (31/8). tetapi Cassano yang memperkokoh keunggulan Sampdoria di menit ke-83, berkat tendangan kerasnya dari luar kotak penalti. Pelatih Sampdoria, Luigi del Neri memuji peran Cassano yang disebutnya ‘aktor drama’ yang membawa efek kejut bagi Sampdoria di Luigi Ferraris. “Sampdoria punya filosofi sepak bola sendiri dan menjaganya sepanjang waktu,” kata del Neri kepada tribalfootball,
Senin (31/8). “Udinese tangguh, selalu bermain bagus. Tetapi kami berkonsentrasi dan pantas menang.” Mengenai Cassano, ia menguraikan,”Ia siap bekerja keras untuk rekan-rekannya dan itu yang membantu semua menerapkan taktik permainan. Semua pemain bermain bagus, dan hasil ini membantu tim untuk lebih baik di laga berikutnya,” tandas del Nieri. ■ espn/dey
C M Y K
ap/jon super
Arsene Wenger Wenger tertawa. “Mengapa Anda menyebut nama?” ujar Wenger. Meski tak menyebut langsung, manajer asal Prancis yang melatih Arsenal sejak 1996 ini menyebut ada yang janggal dalam laga di Old Trafford. Dari sembilan kartu kuning, enam untuk pemain Arsenal. Padahal, menurutnya, pemain-pemain MU kerap melakukan pelanggaran kasar. “Saya tidak tahu. Anda seharusnya menanyakan itu kepada wasit. Lihat, ada banyak pelanggaran yang disengaja tetapi wasit membiarkan. Saya pikir ini masalah besar. Itu menghentikan permainan,” sambung Wenger. Meski takluk dari MU, Wenger yakin, timnya masih bisa menantang Setan Merah MU merebut trofi Premiership musim ini. Arsenal mengumpulkan enam poin dari tiga pertandingan. Sementara MU mengumpulkan sembilan poin dari empat laga. ■ sun/had
HARIAN SURYA
PAGE 14
C M Y K
15
HARIAN SURYA
PAGE 15
OPINI
SURYA, SELASA, 1 SEPTEMBER 2009
Generasi ‘Cacat’ di Lokalisasi ANDA gelisah, sakit hati, kecewa, dan ingin berkomentar, merupakan hal yang wajar di era reformasi. Lewat rubrik Dari Pembaca kami membantu mengatasi masalah Anda. Kirimkan ke suratpembaca@suryagroups.com. Sertakan fotokopi identitas Anda (KTP, SIM, dll).Redaksi juga menerima artikel opini dari kalangan masyarakat, baik kalangan akademisi, penggiat LSM, mahasiswa, pelajar, pengamat, maupun kalangan profesional dengan panjang naskah sekitar 6.000 karakter. Kirimkan ke saudari Zera, lewat faks (031) 8414024, surat ke Harian Surya Jl Raya Margorejo Indah Blok D-108 Surabaya atau opini@suryagroups.com.
Jony Eko Yulianto Aktif di Unit Penelitian dan Publikasi Psikologi (UP3) Universitas Airlangga Surabaya
Survei di lapangan untuk verifikasi data diperlukan agar dapat memastikan anak-anak PSK yang selama ini menjadi kaum marjinal mendapatkan hak sama dengan anak-anak warga biasa. Hak-hak sebagai warganegara dapat terakomodasi, termasuk memperoleh pendidikan yang layak sehingga memiliki pola pikir yang berkembang.
K
Bangkai Tikus di Jalan Raya SETIAP hari, saya berangkat kerja dengan jarak yang sangat singkat. Tidak sampai 10 menit waktu tempuhnya, yakni dari Embong Malang menuju Dupak. Setiap hari itu juga, saya menyaksikan pemandangan yang sama di jalan yang saya lewati. Yang sangat ironis, di mana di sisi jalan banyak saya lihat pasukan kuning menyapu jalan, atau mobil yang menyiram tanaman, di tengah jalan, banyak sekali bangkai tikus yang terlindas kendaraan sehingga ususnya keluar. Bayangkan, betapa sangat menjijikkan melihat hal itu setiap hari. Sangat disayangkan, rendahnya kesadaran masyarakat untuk menjaga keindahan lingkungan tempat tinggalnya. Pelaku seakan-akan tidak peduli perbuatannya sangat merugikan pengguna jalan raya. Apakah tidak ada cara lain untuk menyelesaikan permasalahan bangkai tikus ini? Atau, si pelaku memang tidak mau repot mengurusnya sehingga tidak peduli kelakuannya sangat mengganggu? Sangat diharapkan, kejadian ini tidak terus menerus dilakukan. Permasalahan ini sebenarnya bisa diselesaikan, asal pelaku mau sedikit berusaha. Misalnya, dengan menjemur tikus itu hingga kering. Setelahnya, baru dibuang ke tempat sampah. Atau juga menggunakan racun tikus yang membuat tikus itu mati, tapi tidak berbau. Asal ada kesadaran dan kemauan, selalu ada cara untuk menyelesaikan permasalahan, dan tentunya tidak merugikan orang lain. Sutanto Jl Pandegiling, Surabaya
Salah Siapa? GANYANG Malaysia! Mungkin kata itulah yang paling tepat kita ucapkan kepada Malaysia yang akhir-akhir ini banyak menyakiti perasaan bangsa yang besar dan berwibawa ini. Betapa tidak marah perasaan kita terhadap tingkah mereka. Mulai dari perebutan pulaupulau di perbatasan, penyiksaan TKI/TKW, klaim atas kesenian tradisional: Wayang Kulit, Kuda Lumping, Reog Ponorogo dan Tari Pendet. Yang terakhir, pelecehan lagu Indonesia Raya. Lengkaplah sudah alasan kita untuk memusuhi mereka. Kenapa semua ini bisa terjadi? Mungkin Malaysia merasa dirinya lebih tinggi derajatnya dari kita. Pemerintah menganggap TKI/TKW sebagai pahlawan devisa, padahal di sana hanya pembantu atau buruh kasar saja. Bambang Subejo bbgbejo@telkom.net
Butuh Bantuan Nonbank KAMI pasangan suami istri (pasutri). Saat ini, masih aktif mengelola sebuah usaha milik kami sendiri, yakni jasa hotel dan resto di daerah wisata pegunungan di Jawa Timur. Kami berkeinginan sekali ke depan untuk mengembangkan usaha kami ini. Untuk bekerja sama dengan pihak perbankan, saat ini rasanya sudah tidak mungkin lagi. Karena terhalang dengan faktor usia kami yang oleh pihak bank, menurut ketentuannya, sudah tak memenuhi persyaratan lagi, untuk memperoleh bantuan modal usaha. Melalui rubrik ini, kami mencari mitra usaha bermodal untuk mendirikan perseroan komanditer (CV) hotel resto. Keuntungan tetap dan dibayarkan setiap bulan. Modal dikembalikan sesuai perjanjian (notaris) selama waktu lima tahun. Kami tawarkan fasilitas gratis sewa kamar hotel. Soedarsono 081335845069 (SMS)
Reuni SMAN 5 Surabaya MENYAMBUT 25 tahun kelulusan, alumni SMA Negeri 5 Surabaya tahun lulus 1984 mengadakan Reuni Perak SMALABAYA’84 yang akan diadakan pada Kamis, 24 September 2009. Acara dikemas santai, guyon tapi tetap berkesan, dengan tema Samboeng Roso Konco Lawas, dalam paket yang padat dari siang sampai malam di Singgasana Hotel. Bisa dinikmati dengan gratis!! Dijamin ngakak sampe mules karena ada Cak Kartolo dan Magician. Kepada teman-teman alumni diharapkan kehadirannya, dengan menghubungi Henry (P3/08123041308), Pras (P5/083857404998), Evy (P6/0819346080001), Guntur (P2/08165402817), dan Sentot (P7/03172590567).
HARIAN PAGI
Pemimpin Redaksi : Rusdi Amral Wakil Pemimpin Redaksi : Sunarko Redaktur Pelaksana : Alfred Lande, Farhan Effendi
ALAU saja manusia dapat memilih dari vagina mana ia dilahirkan, mungkin akan ada lebih sedikit kesedihan. Setidaknya, setiap manusia merasakan kebahagiaan di awal kehidupannya. Kenyataannya tidaklah demikian. Tuhan memiliki kedaulatan penuh untuk menentukan dari vagina mana seorang bayi akan dilahirkan, tentu tanpa harus menunggu persetujuan dari janin yang dikandung. Bagi manusia yang ‘beruntung’ mendapatkan orangtua yang lengkap, sempurna secara ekonomi maupun status sosial, tentu boleh bersyukur atas nikmat yang didapat. Bagi yang tidak, tentu ada sebuah perjuangan yang menantinya. Keadaan sulit yang pada akhirnya memunculkan permasalahan serius, seperti ini dapat dengan mudah ditemukan di kawasan lokalisasi. Anak-anak yang lahir dari seorang ibu yang berprofesi sebagai pekerja seks komersial (PSK) mengalami ‘kutukan’ untuk mengalami dinamika kehidupan yang berbeda dengan anak-anak pada umumnya. Padahal, mereka dilahirkan sebagai manusia yang sama, memiliki hak yang sama dengan anak-anak normal lainnya. Kenyataan di lapangan berbicara lain. Fakta-fakta menarik ditemukan dari studi kontekstual lewat sebuah penelitian sosial yang dibiayai oleh Dirjen Pendidikan Tinggi, pada sebuah kawasan lokalisasi di Surabaya.
Jawaban Sulit Identitas sebagai sarana
warteg
penunjang yang esensial bagi manusia, belum tentu dengan mudah mereka dapatkan. Fakta yang ada, lebih banyak di antara mereka kesulitan menjawab pertanyaan yang sebenarnya mudah dijawab oleh anak-anak seumuran mereka. Siapa ayahmu? Siapa ibumu? Apa pekerjaan mereka? Pertanyaan-pertanyaan ini adalah sedikit dari serangkaian pertanyaan mudah yang pada kenyataannya sulit dijawab. Ini dapat terjadi mengingat mereka adalah anak dari seorang PSK. Mungkin di antara mereka mengenal ibu, namun tidak mengenal ayahnya, yang bisa jadi salah satu pelanggan dari ibunya. Hal yang lebih ekstrem, adalah buta tentang identitas mereka, karena ibu yang melahirkan telah membuang mereka. Praktis yang ada hanya nama pemberian dari orang yang menemukan mereka dan bermurah hati merawat. Masalah di atas dapat memberi dampak serius pada perkembangan sosial anak. Masa anak-anak identik dengan usia bermain. Teman-teman sebaya yang berasal dari bermacam-macam latar belakang menjadi sumber kebahagiaan tersendiri yang menentukan tumbuh kembang anak. Ketika anak tidak dapat menjawab pertanyaan-pertanyaan di atas, apalagi jika sang penanya adalah teman sepermainan mereka, hal ini menimbulkan gangguan pembentukan harga diri, kepercayaan diri dan citra diri mereka. Apabila terus terjadi selama mereka anakanak tumbuh dan berkembang, dikhawatirkan tumbuh
generasi-generasi yang lemah dan tidak tahan uji. Anak-anak akan terpola menjadi rendah diri, malu, bahkan merasa tidak berharga sehingga memiliki motivasi yang rendah dalam mencapai prestasi. Pada gilirannya, sampai pada pembentukan sikap hidup yang menentukan pemahaman mereka akan makna dan tujuan hidup yang tercermin dalam perilaku keseharian.
Cacat Administrasi Tidak sedikit dari anak-anak di kawasan lokalisasi tidak tercatat dalam data kependudukan (cacat administrasi). Konkretnya, anak-anak tidak punya akta kelahiran atau surat kenal lahir. Sistem pencatatan yang berlaku di masyarakat, petugas pencatat menunggu keluarga yang memiliki bayi untuk mendaftarkan identitas bayinya sehingga surat kenal lahir dapat diproses. Banyak kasus cacat administrasi terjadi pada anak-anak PSK karena orangtua mereka enggan atau tidak punya waktu mendaftarkan anak-anaknya ke petugas yang berwenang, bahkan beberapa di antaranya sengaja tidak mendaftarkan karena menganggapnya hal
yang tidak berguna. Akibatnya, hingga usia anak semakin dewasa, mereka tidak memiliki surat kenal lahir sehingga tidak dapat bersekolah. Kegagalan mengenyam pendidikan hanya akan mempertahankan kekerdilan jiwa mereka yang sudah telanjur rendah diri dan pemalu. Anak-anak PSK yang tidak mendapat pendidikan layak memberi peluang hidup dengan hal-hal negatif. Pola pikir mereka terkungkung kepada situasi lokalisasi yang menjadi makanan sehari-hari. Maka, ada ungkapan “seorang pelacur tidak menginginkan anaknya untuk menjadi pelacur”. Namun, dengan situasi lingkungan, model pola asuh dan sistem pencatatan warga yang seperti ini, bisa jadi hal ini menjadi faktor pendorong generasi muda kawasan lokalisasi meneruskan profesi orangtua mereka menjadi PSK sebagai cerminan “melestarikan budaya keluarga”.
Akar Masalah Pencatatan warga merupakan hal yang biasa di masyarakat untuk mendata dan mendapatkan data kependudukan selengkap mungkin sehingga diketahui jumlah warganegara
pada suatu wilayah tertentu. Sistem yang diatur selama ini diupayakan memudahkan masyarakat mendaftarkan diri mereka dan keluarga. Kawasan lokalisasi yang merupakan kawasan rawan cacat administrasi patut mendapatkan perhatian khusus bagi petugas pencatat data kependudukan. Pasalnya, secara de facto, di kawasan lokalisasi banyak ditemukan anak-anak yang tidak memiliki surat tanda kenal lahir. Survei di lapangan untuk verifikasi data diperlukan agar dapat memastikan anak-anak PSK yang selama ini menjadi kaum marjinal mendapatkan hak yang sama dengan anakanak warga biasa. Hak-hak mereka sebagai warganegara dapat terakomodasi, termasuk dalam memperoleh pendidikan yang layak sehingga mereka memiliki pola pikir yang berkembang. Lebih dari itu, anak-anak PSK mengalami proses tumbuh-kembang secara optimal bahkan memberi kita harapan. Mereka tidak lagi menjadi generasi yang cacat administrasi, namun generasi yang mampu memutus mata rantai prostitusi di kawasan lokalisasi. ■
ANDA PUN BISA JADI WARTAWAN - Kirimkan naskah Anda ke e-mail warteg@suryagroups.com dengan subjek ‘Warteg’. Panjang naskah cukup 3.000 karakter. Jangan lupa cantumkan nama, alamat e-mail, alamat lengkap, usia, dan telepon Anda. Sertakan juga foto ilustrasi berita plus foto diri Anda dalam format JPEG. Tulisan yang menarik akan dimuat di rubrik ini. Yang lain, tetap dimunculkan di website www.surya.co.id
Bike to School MY story is started when I came By Tyasning Palupi Wijayanti to SMAN 10 Malang as a math teacher from Sampoerna FounMath teacher at Sampoerna Foundation dation which taught IGCSE (SMAN 10 Malang) Mathematics for all Grade 10 palupi.wijayanti@gmail.com students. First month, on July 2008, I walked to school everycause I was a new staff. Finally, day. Of course, because my a black “Onthel Kebo”(the unhouse is only 15 minutes far tique bicycle in Indonesia is from school. called onthel) was my chosen. I During that time, finally I could analize that many students was so really happy because prefer used motocycle than either “onthel “ as an untique bicycle always make me interested and bicycle or walk. Besides, their in my deep heart, someday I houses are not too far from want to have one. school. My opinion is they just And..Abrakadabra..!!! I got my wanted to show their style for dream after I payed Rp 300.000 others that they have “ somefor the lovely bicycle. thing”. I knew it because I ever While I waited the sales man to felt it when I were in Senior High. fix my bicycle, I wanted to I was thinkshow off mying. What can self. What make me happy I do with it? Then apart now also is some stuHow can of yard of dents and teachers decimake it interschool beded to use bicycle to school. esting came parking enough? If evplace. Only a They said ‘Bike to School’ proerybody to see little space for gram gave them motivation to my bicycle bikers. do the same way. and will get Crowded situthei attenation and tions? Suddenly, I got the idea smokes from their motorcycles that I had to hang something on were as usual routine every it. But what? morning. hah!! headache!!! The idea appeared up. “Bike to All this problems gave me inSchool” plate would be hung! yup spiration to change. What was my action at the time like as tick- “Bike to School” plate on the back for my students, and beling, never gone away from my cause I am a teacher, and..”Bike head.What was my action? What to Work” plate on ahead. Bravo!! was my action? I am a teacher in good idea!!!. I directly asked the this school, it mean I can be a sales man to make the two model for all my students. Even plates. though I just only is a math On the first time I cycled my teacher. All of those things never “onthel” to school, everybody stopped in my head. Like a laughed. Students, teachers, bomb! people. Everybody! Perhaps, they So, I went to Comboran (use thought that I was a math teachbicycle marketing Malang ) to er became crazy teacher needs buy a “used bicycle”. Why? because I wasn’t in good finansial. I more attention. That was the point! is it right? Attention!! haven’t earned any income be-
Second day, third, months until now, I am still cycling my bycicle to school. Their laugh didn’t make me stop my program. But I got new spirit and hard motivation, instead. Even though they all laughed. The positive was I got their attention. It means My Program ‘ Bike To School was interesting. I enjoy while somebody read what I hang “Bike to School” plate on my “onthel”.I was so happy also when in the morning, there was American on his motorcycle met me on the way to school and said “ Good Mission! good Job! Bike To School, Bike To Work. I’m going do the same !! Wow... It is working!!!! I claimed. Slowly but sure, everybody could accept my program and it became one of recommendations school program until now. Finally, school doesn’t allow students who lived near school to use motorcycle. They should be either walk or bike. What make me happy now also is some students and teachers decided to use bicycle to school. They said “Bike to School” program gave them motivation to do the same way. On May 2009, we launched our program “Bike to School” by touring around Malang City. We also distributed 400 packages compost produced by SMAN 10 students. That event was a part of Clean and Care program 2009 (CNC is one of many program in our school that concern with Gobal Warming. Our Mission is “Save the Earth, You are Living On”). Now, I am still enjoy to bike to school. Some of 150 new comers have known if I always ‘bike to school”. They were so surprised that their teacher, Ms. Lupi , a math “gaul” teacher, go to school by bicycle. ■
Pesona Pulau Sempu Oleh Arief Kurniawan Tinggal di Jl Tirto Utomo, Malang arief_tarikh@yahoo.fr MASIH ingat film The Beach (dibintangi Leonardo Di Caprio). Film ber-setting di Phi Phi Island, Thailand itu, menampilkan keindahan pantai terpencil yang memukau. Jangan salah, Jawa Timur punya suguhan wisata sepadan, yakni Pulau Sempu. Informasi keberadaan Pulau Sempu masih minim. Tak heran, warga Jawa Timur kurang paham. Padahal, tempat ini punya alasan kuat sebagai objek wisata eksotik. Akses jalan bisa dilalui dengan mudah. Untuk menyeberang, bisa sewa perahu nelayan Rp 100.000, sekaligus penjemputan. Kapasitas 10-15 orang. Pulau Sempu adalah cagar alam di ujung selatan Kabupaten Malang, tepatnya di Kecamatan Sumbermanjing Wetan, berhadapan dengan Pantai Sendang Biru. Lebih dari 100 jenis burung ditemukan di sini. Lutung Jawa, kancil dan babi hutan juga menempati pulau seluas 850 hektare ini. Yang tak kalah menarik, adanya kawanan ikan badut, yang bisa dinikmati dengan selam permukaan (snorkling). Ada tiga lokasi yang biasa dikunjungi, yaitu Waru-Waru (pantai pesisir untuk berkemah), Tlaga Lele (satu-satunya sumber mata air di tengah pulau), dan Segara Anakan, kolam air asin besar menyerupai lingkaran dengan biota lautnya yang dipisahkan barisan karang. Suplai air laut melalui satu celah bongkahan batu yang dinamakan karang bolong. Keelokan butiran pasir putih dan air laut biru toska yang menggenang datar segera menghapus lelah setelah perjalanan menembus hutan selama 1,5 jam. Sebuah desain alam nan memesona. Sayang, potensi wisata alam ini tidak diimbangi dengan sikap bijak pengunjungnya. Banyak dari mereka meninggalkan barang bawaan yang mengotori keaslian Sempu. Sikap egois itu perlahan-lahan memberi dampak buruk bagi lingkungan. Mari, samasama kita jaga Sempu sebagai cagar alam yang memiliki nilai konservasi tinggi, untuk kini dan nanti. ■
Staf Redaksi: Satwika Rumeksa, Tri Yulianto, D Wahjoe Harjanto, Trihatmaningsih, Sigit Sugiharto, Tri Dayaning Reviati, Eko Supriyanto, Junianto Setyadi, Hariyanto, Didik Mashudi, Adi Sasono, Tutug Pamorkaton, Gatot Sunarko, Wahyudi Hari Widodo, Josef Sintar, Endah Imawati, Kistyarini, Adi Agus Santoso, Yuli Ahmada, M Rudy Hartono, Ahmad Pramudito, Joko Hari Nugroho, Wiwit Purwanto, Suyanto, Deddy Sukma, Tantowi Jauhari, Habiburrohman, Kuncarsono Prasetyo, Titis Jatipermata, Fatkhul Alami, Imam Hidayat, Ravianto, Dyan Rekohadi, Amru Muis, Sri Handi Lestari, Yudie Thirzano, Wahyu Nurdianto, Marta Nurfaidah, Dwi Pramesti, Sugiharto, Musahadah, Mujib Anwar, Hadi Santoso, Sudharma Wahyu Adiwijaya. Direktur: Rusdi Amral; General Manager Bisnis-Iklan: Stella Soedibjo, Wakil General Manager Bisnis: Wachid Mukaidori ;Manager Marcomm: Rachmad Hariyanto Biro/Perwakilan: Malang: M Taufiq Zuhdi, Hesti Kristanti, Eko Nurcahyo, Sylvianita Widyawati, Arie Yoenianto Alamat: Jl Sultan Agung No. 4, Malang. Telepon: (0341) 360201 Fax: (0341) 360204. Iklan: fax (0341) 360204, Sirkulasi (0341) 360203 Sidoarjo : Anas Miftakudin, Kediri: Arief Suka Putra, Alamat: Jl Banjaran Gg I/ 131, Kediri, Tlp (0354) 686933, Pasuruan: Jl Dr Wahidin Selatan 180 Pasuruan. Telepon/fax: (0343) 412411, Mojokerto: Doso Priyanto ; Jakarta: Tri Mulyono ; Alamat : Jl Palmerah Selatan 12 Tlp (021) 5483008, Fax: (021) 5495360 Kantor Pusat: Jl Raya Margorejo Indah D-108 Surabaya 60238 Telepon: (031) 8419000, Fax Redaksi: (031) 8414024 Alamat Surat: PO BOX 110 SBWO Surabaya Penerbit: PT Antar Surya Jaya, Surat Izin Usaha Penerbitan Pers: SK Menpen No.202/SK/MENPEN/ SIUPP/A.7/1986 Tanggal 28 Juni 1986. Percetakan: PT Antar Surya Jaya. Isi di luar tanggung jawab percetakan. Tarif Iklan: Iklan taktis min 75 karakter–mak 375 karakter (1 karakter Rp 750); Iklan display/umum (hitam putih) Rp 25.000/mmk, Iklan display/umum (warna) Rp 30.000/mmk; Iklan duka cita Rp 7.500/mmk; Iklan mendesak/duka cita untuk dimuat besok dapat diterima sampai pukul 18.00 WIB. Bagian Iklan: Jl Raya Margorejo Indah D-108 Surabaya, Telepon: 031 841 9000, Fax: (031) 8470000 dan (031) 8470500. Manager Iklan Jakarta: Christina MS Indiarti; Alamat: Gedung Iklan Kompas Gramedia, Jl Palmerah Selatan No.15 Jakarta. Telp. (021) 53679599 Ext.6009, Fax (021) 53699150. Bagian Sirkulasi (Langganan): Gedung Kompas Gramedia Lt. 4 & 5 Jl. Jemur Sari No. 64 Surabaya, Telepon: (031) 8419664 (Pelanggan), (031) 8483939, 8483500 (Bagian Sirkulasi) Fax: (031)8479595 - 8478753. Harga Langganan Rp 29.000/bulan, E-Mail Pengaduan: pengaduan@suryagroups.com, Rekening: BCA Cabang Darmo, Rek 088-3835830; Bank BNI Cab. Pemuda, Rek. 0048789714; u Bank Danamon Cab Gubernur Suryo Rek. 0011707361 atas nama PT Antar Surya Jaya. Surya Online: http://www.surya.co.id E-Mail: redaksi@surya.co.id SEMUA WARTAWAN SURYA DIBEKALI TANDA PENGENAL DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA/MEMINTA APA PUN DARI NARASUMBER.
C M Y K
HARIAN SURYA
PAGE 15
16 SURYA, SELASA, 1 SEPTEMBER 2009
otomotif
TAKTIS Ot
FORD LASER’97 AcTpCd Biru Met Body Kaleng Mulus L-Sby 24JtNg081703097936
SURABAYA
431929
C
MOBIL DIJUAL SHOWROOM MATERI EX NO.415654. . . . . . . . . . .1 X 25. . .TAKJUB. . . . . .
ORTINA’74 Merah SGT ISTW (Mirip di Film 2Fast & Furious) AC AUDIO VR18 Falken 72438000 SDA 431752
LASER’83/84(L) Ac/Tp BgsTrwt 13,5jt STNK br faktur asli Msn Ok 0817331079
L
300 BOX Alm’01 Ors Cat Tgn1 (F) Hrg:69Jt Raya Dukuh Kupang Barat No.7 Hub:70320234
NISSAN JUAL NISSAN G LIVINA’07 1.8 A/T Ultimate Hitam Met Cpt BU087851170288/255 431645
F
ERIO’96 AT Hijau Terawat Siap Pakai STN Baru Pemakai Lsg 81Jt Hub: 08133 2312060 430604
H.Cielo94 MaticBiru(L)ist 58jt Khusus Pmk H:Medaeng 2081553166700/70243622
PEUGEOT 504’80 Ac/Tp/Vr15 Hg.25Jt Sangat Bagus Hub:08563321126 Spj 432103
PEUGEOT 306 Th’01 Istimewa Hitam An.Sdri Kedurus 2/115A71960833/91251068 432278
SUZUKI
431515
BMW
HONDA PRESTIGE’89 AC/Tp/Vr Brg Bgs Hub:03161080852 Pacarkeling 4/44A Sby 431992
BMW 320i PMK’94 Mewah 99% J KLT Ston Ory A.Vong Hub:081331310602
H.MAESTRO’92 Akhir Hijau Ac/Tp/Vr(L)Sby 53Jt Ng Hub:031-77286702
432317
431993
DAIHATSU DAIHATSU MERDEKA!!!. . . . . . . . . . . . . . . . . . . 1 X 25. . .
G J
RAND LIVINA 1.5 XV’08 FulVar Terawat Beli Dr Baru 170Jt Nego 70520009, 081231042009 431956
/OVER KREDIT Odyssey Th’2002 Silver Stone TV LCD DVD Audio Ors 03183099899
431847
GRAND CIVIC LX’88(N)Kota Ac Tp Vr Pw Ps Bgs S.Pakai78648968/081357900294 424670
431964
PROMO XENIA. . . . . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. .. . ...
CIVIC LX’89 Ac/Tp/Audio/Rmt(N) Abu Muda; Komplek Kehakiman Medaeng91343464 2
431786
HONDA CRV’01 Silver Istimewa Hub:Kedung Anyar III/12081615052266 431690
HONDA ACCORD’85 Ac/Vr/Rt (18,7Jt) \Hub: 70793539 431675
X
O
PER INDEN Freed Silver Barang Sudah Ready Hub:70906630/8702231/081 6528140
HONDA Grand Civic’90 pajak baru Ac/Tp/Vr Griya Kebraon AH-2 081231393251
430583
GRAND CIVIC’89 Pmk Abu2Met (W)Pjk Baru 42Jt 031-71617610-081330341616 Sda
J
AZZ’06 VITEX Biru Brg Istw Spt Baru Hrg 142,5Jt Nego 7386035 / 0811351148
430930
D.ZEBRA’90 1.0 Adiputro TP 13,9 Bgs J.cpt Klampis Semalang 4/12 70057162 431890
A
VEGA GL’07 AKHIR 1.5 MT Tg1 BIRU METALIK KM30Rb Spt Baru 98Jt NEGO H:Pandan 30 081 2328 0008
432031
431824
ESPASS Pick-Up’2002 VR Ors Cat Hub: 40008517 Pacar Keling 4/44A Sby 431583
Z
EBRA’94 Ac/Rt/Ors Cat Bdy Klng/Htm 27Jt Hub:081333903400
430364
ATOZ GLS’03 Pajak Baru Sangat Istimewa Bisa Kredit Hub:083857222666 431698
ATOZ’01 GLS Smok Silver Ac/Tp/Rc Istm 68JtNego71965531/081332993074 Sda 432293
ISUZU
431794
JUAL FEROZA Th’95 istimewa Hub:Pondok Jati Aj-12A Sidoarjo Telp.70183629
H P
I-GRADE’00 Slvr Brg Istw Spt Baru Hrg 92,5JtNg 7386035 / 0811351148 430545
431848
TAFT GT 4x4’91 Akhr Htm L-Sby 52Jt Dpn Blai Desa Sidomulyo Krian70410483 431835
CLASY PRO’96 Ac Tp Pw Ps Istw Dukuh Menanggal 7/20 0816522947 431840
PANTHER LV’2002 Biru Barang Bagus 108Jt 031-71361103 / 081231390142 Sda 431958
PNTHR HIGRADE’95 Ors Cat70587891 Jl.Karangan Mulya46 Perum Pdk Kosan Wiyung 431683
M
INIBUS LUX s/d 16 Seat Ready Untuk Lebaran Cuma 30Jtan Angs 3Jt Hub:71525396 / 71649728 431798
431891
PANTR HIGRADE’96AcDbl TpCd VCD Vr Ist68Jt Sidokare Asri A No5 Sda72712840
432137
432362
431865
P.GRAND ROYAL’96 Biru Met Vr/Tp/Pw Dpn Bs Opr Krdt 81700100
XENIA LiFamily07Pmk08 VVTi TgI SlvrMet OrsCat AcTpVrPwPsClEMFVar ist125jtNg ProCpt Krtjy IXRy5A5010204-70810329
Panther Royal’99 Kondisi Ist Yg Nawar 82.5Jt Harap Kembali,Kemangi15031880
431896
432379
TAFT KOTAK’81 Rt/Vr Biru Met Hrg 20,5Jt Hub:Pagesangan 3A/28 72350854
Panther Ppl’93 AcDblVr PajakBaru W Gresik Abu2Met Ist081390770606/71070499
431902
432417
432378
ZEBRA PU’90+PU’91+Esp PU’96 Putih Ors Cat Terawat (W-Gresik) 70426426 431882
431938
ZEBRA STW Troper’95 W Sda Silver Mulus MsnSip,MA IF/13(Depan UPN)70338284 431953
C
HARADE TURBO Limited’87 PMK (L) Biru AC TP VR Original Interior Istimewa H.081230358000 SDA 431758
ZEBRA93-Db Sdn (23Jt)+Th95 FVan/Troper (27,5Jt) Semua ISTMW/AcTpVr 77785075 431656
KIA VISTO Zi P Drive’02Manual BiruMet OrsCat AcTpVrPwPs Ist 75JtNg.Krd/TT PrsCpt Kertajaya IXRy 5A5010204-70810239 431935
PICANTO’04/Jan’05 Htm Ac/DVD/TV/Kav Jok Istw Siap pakai 031-70334321 431653
C C
ARNIVAL’00(L)Abu2 AT Oper Kredit DP 31JtNego @1.820Jtx33 72675510
431711
ZEBRA’92 Ac Dbl/Vr/tape Mesin Sip Hub:Nginden Permata 4/11 78400100 431702
D.FEROZA SE’95 Ac/Tp/Vr OrsCat Kutisari Selatan 47 031.70410322 (55Jt) 432124
TARUNA CSX’2000 Biru Met Orsnl total FulVar Spr istw 71725120/71230174 BU 432129
HIJET’84 STW Podojoyo (9,5jt) Siap Lebaran pajak baru 77097709
432443
ZEBRA TH’87 Troper Ac/Rt/Br Bagus H11,5Jt H:Penjaringan Timur 1872767024
E
432312
D.ESPASS PU’03 Htm Ac Hub:081703150055 / 70678289 432263
TARUNA’01 Merah Silver Ors Cat+HYUNDAI GETZ’05 Istw Hub0818507521/78006733 432315
FEROZA 94 Ijomet AcTpVr (L) 47JT Nego.Manyar Kertaadi 7/22.77785075 432329
ZEBRA95 FBoxAlm Pth(L)25Jt Espas97 FBoxAlm Br(L)31Jt M.Kertaadi7/2270704648 432331
TARUNA CX 04(B)Silver Mdl Osfroad Ban31 DVD Audio T.Streen 105JtNg71004239 432369
ESPASS 1.3 SLIDING’97 Biru Met Ac Cd Vr (L) Semampir Selt 2A/23 5937266 432387
JUAL TAFT(4x4)’84 AC/TP/VR Istimewa Siap Pakai Hub:71346043 432346
D.Classy Th.93 Ungu Met Ac.Tp.Vr.Ps.Pw.Em H.83656975 Bu Cpt Sda 432355
Zebra’91 Stw Troper (18) Hub Gentengkali 162 (Dpn Siola) 700698448
D
MAZDA MAZDA Familia’98 Abu2 Tgn ke 2 L-sby Ac/Tp/Vr Hub: 081 3570 40075
431881
CARRY PDJOYOTroper’95/96 VrTp Variasi Biru Mls S.Pkai 36,5JtNg70685896Sda 431878
431933
S.FUTURA Realvan’95 FulVar(M)35Jt Bisa Krdt Ry Sepanjang Tani 227884356 431969
C
ERRY 1.0 Th95Podojoyo Troper Ac/Tp/Vr STNK Baru Biru Bagus 031-70455067
431648
431764
TWINCAM LIFT Bach’89 FullOrs Khusus Penggemar Hub:Sidosermo 2/2071063303
SUPRA X’02(6,9) Mio Soul CW’07 akhir (10,5)TgnI istw 72312577 / 91299069
431676
431773
UDIK LEBARAN DGN TOYOTA BARU,Avanza Innova,Rush,Fortuner Ready Diskon Khusus Hub:71685560
MEGAPRO’07 Tg1 An.Sdri Km16Rb Manyar Kartika 8/8 72149508 / 085852310108
431977
J.MAZDA 626 Th’89 Merah VR/Tp/AC,Buat Lebaran,S.pakai 26JtNg 08123033095 432152
VANTREND’96 Ac,Tp,msn trwt,BdMls,Semo lowaru tgh I/37 031-5931464,72710991
432437
MERCEDES
M
ERCY E300’89 Ac/Tp/Vr16/Rmt/ Hitam Siap Buat Mudik 81860709 / 08183806710 432426
MITSUBISHI
M
ITS DANGAN’92 GTi Full Var R16/Audio CD Mesin Terawat H:Buntaran 8A,Tandes 70129665 431202
Kuda’99akhir(L)BiruMet 77JtNg H:P.Sugeng Jl.Garuda 88Betro Sedati77672239 431784
MITS EVO3GLi’93Silver FulVar Orsnl BCF Sekawan Elok 4/138081231320883Sda 431778
J.L-300 Pick Up’96 TgnI OrsCat istmwa Jl.Dukuh Pakis 3/22 H:031.92134013
431668
KATANA’88 (W-Grs)Merah Siap Pakai 25,5Jt Hub:(031)77712742 - 085850462500 431696
S.REALVAN’96 (L) Hijau Met Orscat AC Dbl/Tp/Vr Istw 81787759 / 70044672
431898
COLT T120SS PICKUP INJECTION
432133
432163
ESCUDO’95 Sangat Istmw 76Jt Candiloka A110 Sda 70252715 / 081330341616
M
432272
CARRY PICK-UP’87 Plat-Mojokerto Hrg 15Jt Hub:085733035676 Candi Sda
LANCER SOHC’91 Orisinil Sgt Istimewa Siap Hub:08123223910
SUZUKI CARRY’90 Artomoro Hub:Dukuh Pakis 3/37081332845457 / 71343657 432323
CARRY PICK UP’85 STN+KIR Baru W-Sda Jolotundo 3/3 Hub:71147755
DIJUAL MOBIL Colt T120 Th’80 Rp.25Jt Nego Hub:71968458 / 081330771379
432319
LANCER GLXi’93(AG)Bisa KTP Audio CDVrEmPw Bgs S.Pakai 46,5Jt72091760 Sda 432358
K
UDA GLS’00 Disel Tgn I Dr Baru Istw Villa Valencia PA 7/20 70915201
KUDA’03 HITAM 70788784
432419
Brigjen
Katamso
01
431872
SUPRA X 125’07 An Sdri Pajak Baru+Impressa’99 Hub:Medokan 77872127
432288
432291
432357
KIJANG SUPER’92(L)Ac Tp Vr 6Speed 43Jt Sangat Istw Tidar 101 Hub:5314150 432373
L K K
432441
IJANG SUPER’95 Long Nusa,Kaleng,Ac Dbl,Ps,Vr,Tp,Srt Pnjg(Smjkt)68Jt 03213861575
Istimewa Hub:77074693 / 70070128 432276
432416
KIJANG SUPER’92 Short Ac Tp Vr Istimewa Jolotundo 3/3 Hub:71147755 432388
KJG LSXDiesel’02 Hg.107Jt Nego pjk panjang brg simpanan H.Lakarsantri No.20 Tlp.03171369926/031-60140567,021-70065279 432368
TYT CAMRY’03 Htm,Silver(142Jt)+Mercy E240 AT’02 Silver (265Jt) Nego brg simpanan, mls, Hub:Lakarsantri No.20 Telp.031-92195008/031 -71953061,021-70010139/021-68667768 432384
COROLLA DX Ac/Tp/Vr/Ps Cat Mesin Bagus Orisinilan 22Jt,Nginden 4/3172009405 432436
COROLA TWNCM1.6’88/89 LB AcTpVrBrPwPs Cat MSn Bgs 36Jt,Nginden 4/3172009405 432461
HONDA CB 125 TH’75 MEGAPRO NEW’06 Tgn I 13,5Jt Rkt Menanggal Jl.Kyai Satari Gg.II/14F 432380
REVO’08 Merah Hitam KondIstw 9,1Jt Ng Ry.Pabean 37 Sedati Juanda70135293 432402
SUZUKI
C
430423
J.CPT SUZUKI THUNDER 125’05 Pjk Br-Supra Fit New’08 7Jt Pjk Br081703573985 431639
K
RDT MBL Bks/Bth Dana Jam BPKB Th2000 UP Bng 0,6%/Bl PrsCpt Syrt Mdh Pasti ACC Mbl BsCr Sdr8476378
A A
432123
431697
Y
AMAHA KREDIT Tanpa Tolak Proses Kilat Langsung Kirim Ready Stok All Type Segera 031-71740076 431988
MIO CW’07 Tgn I 9,9Jt Rkt Menanggal Jl.Kyai Satari II/14F 71697325
MOBIL DICARI DICARI Sedan Bobrok/Mangkrak Kebawah Hub:77721122
Th’80
432381
432457
VARIASI/SALON MOBIL PALM TURBO. . . . . . . . . . . . . . . .1 X 25. . .TAKJUB. . . . .
70728204-8541206 DICARI MTR CINA Sgl Merk 4/2 Tak Sgl Kond Bobrok L.Kota Oke(Aloha)
431535
432300
C.WONDER 4Pt 85 AC/TP/VR Silver(W) Siap Utk Lbran 26Jt7554556/081233914997 432469
JAZZ 2004 BIRU AREMA Tgn-1 (N-Asli)OrisCat Nego472042/8649689/081805020199 432485
MALANG MOBIL DIJUAL
GENIO 94 (L) Abu2 FullVar + Grand Civic 90 (L) Putih H:8100045 Bisa Kredit J.CPT HONDA LX TH88 (N) ISTIMEWA PS/PW/CL/TP/Alarm Hub:7772058 / 494808
432292
MOBIL DISEWAKAN “MEGA JAYA” Sewa/Carter Pick-Up G.Max1,5 Th’09(Murah) 8714351/085730734460 422228
RIMA 70588591-8438591-0811349515 Mercy manten Kjg Inova Elf Pregio Hny 250Rb
1 T
BMW 01 HITAM Triptonik Full Audio Full Var Bagus Bisa Tukar Tambah 7017065
*BMW 318i Th97 BLUE* Ors Cat 0341-7037520/08123353759 BMW 97 Hijau (L) 318i Manual AC/TP/VR17 Hrg74JtNego 7358469 / 081555716900 431386
BMW 318i Th92 Ex.Dokter (L) Merah Met/ VR18/Mls Istw 62JtNg Hub0341-7460802
*XENIA Bunga0,2%* Luxio Bunga 0,1% Terios, Sirion,Gmax.Uyun081333766689/9071090 423791
FEROZA 96 2Warna Zebra Jumbo PU Hub 0341-9033810/081334115216 Nego! 429638
ESPASS SUPERVAN 98AC/TP/VR Ors Cat Antik Spr Istw Ban Baru H:7729467 BU 429651
TAFT KOTAK TH81 Biru (N) Body Kaleng 24Jt Hub:081 334 526 704 Ronny 430060
ZEBRA 1300 TH90 PickUp STNK SuratBaru VR,Sasis 0, Bagus S.Pake 20Jt8110444 430078
JUAL CPT,ZEBRABODYTECH TH91 Putih Bagus Siap Pakai (N) 25JtNg0341-7630333
430087
430935
430091
RAVELO’09, ELF, AVANZA,Kijang LGX, Kijang Innova G’08 Hub:031-71303405 / 08155013947
BODYTECH 94 Akhir.BdyKlng/VR /Tape/AC. Tanpa Perantara 9447222/085755070753 430101
ZEBRA STW 86 TP/VR 13JT+HILINE 4x4 92 Istw 62Jt+Zebra PU 90 14Jt NG9534999 430103
ZEBRA STW 86 TP/VR 13JT+HILINE 4x4 92 Fullvar Istw Tgn 2 Asli Jatim H9534999 430103
X
enia,Luxio,Terios,G.Max 0.3% / PU, MB, Dp Ringan+Bonus,BisaTT Hub 03417012362/08123220982 Tony 430115
ZEBRA PU Th95 23Jt & Hijet 85 Box 13Jt STNK/Pjk/Kir Baru Hub081335838787 “CM”TRANS. . . . . . . .. . . .. . . . . ..1 X 25. .. .TAKJUB.. ....
XENIA PICKUP G.MAX Dp 4jtan/Angs2jtan Pasti Kirim Arif0341-7713717/081333517089 430127
ESPASS ZL Th03 Biru N-Kota FullVar 57JtNego Hub081555664554/6338079 430154
FEROZA MEGATOP 96 Biru Met Tgn1 Dari Baru0341-415527/081233145566 430658
FEROZA MEGATOP 96 BiruMet Tg1 Dr Baru N-Kota Ban310341-415527/081233145566 430658
TOYOTA ALTIS’02Warna Gold Kondisi Istw 115JtNG H:Heru71029234/081510023682
432244
IRRA TERMURAH. . . . . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . ..
431679
TAFT82 4x4 28JtHIJET84 STW VR 10Jt,EXSALOON 86 AC/TP/VR 25Jt7036610/468428 430680
ESPASS 96 AC/TP/VR, Mesin SIP (N) Asli Tgn Ke-2 Bisa Kredit Hub:8170807 430682
COROLLA DX’83 Jl.Slamet II/1 Pepelegi indah 0812 3129 2004
XENIA Xi VVTi 2007 AQUA MET FullVar ISTIMEWA Tgn1 7702442
431769
430703
KIJANG’89 TP AC VT HIJAU
ESPASS 1.3 2000 SILVERSTONE Audio VR OrsCatTtal 58Jt:KiAgengGribig57290745
Hub: 72354130 / 8946477 431810
430715
STARLET XL’90 Orisinil H:Magersari Permai R21 71386403-71075734
432258
“ I
OMEGA TRANSPORT” 7067978878062646-08123264354 Xenia,Gran Max, ELF,Kijang LGX,Inova+Sopir. Murah...!
ESPASS 2001 Biru AC/TP Hrg 57Jt H:Ki Ageng Gribig No 5 7290745 430715
DAIHATSU FEROSA 97-98 Tgn1 (N) IstwSkl Biru FullVar7572484 / 081.2322.4221
432309
430719
NOX’08 225Rb+Sopir/12Jam:Xenia,Avanza,Panther,Kijang 031-8542303 77522764-70329238-085850966570
FEROSA 97-98Independent Tgn1(N) IstwSkl Biru FullVar7572484/ 081.2322.4221
KIJANG’92 AC TP VR
432310
JUAL TAFT 89 HITAM FULL VAR 431347
431916
OPER KREDIT XENIA Li+2008 Hitam Tgn1 AC/TP/VR Istmw 3,110x33 UM45Jt7018823
HONDA
S
430719
49JtNego H:7347356 Jl.Besi 6
MOTOR DIJUAL
53Jt Ng Hub:72515843
UPRAFIT’04+05 Tromol/Cakram Plat L STNK Baru Banyak Pilihan 91807999 Jual Cepat 431262
DEALER MOTOR HONDA. . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . ..
430632
CRESIDA 85 (N) HITAM Orsinilan 19Jt PBI Blok O-1 No.56 ARAYA H:9907725
430072
430676
L300 STWG ADIPUTRO 02AkhKaroseri 09 ACdbBwr/RT/VR SptBr 95Jt:NusaBarong11 6382498
KIJANG G LONG 1995 Biru AC/VR/Radio/Tape Barang Istimewa H:0811308749
430085
LANCER 1982 (N) Full Variasi Kondisi Istimewa Orsinil NEGO H:0341- 6348099
431298
TOYOTA KIJANG 91 (P) NUSA AC.TP.VR Biru Metalik Bagus Nego H:4403638
431432
431361
KUDA GLS Th02 Istimewa Ors Tgn2 Pajak Baru Hub08123536721
KIJANG GRAND EXTRA 1994 Abu-abu Kondisi Istimewa 72JtNego 475677 / 7087002
431716
LANCER SL 84Abu2 AC.Dgn/TP 19JtNego KcPiring2 Dpn PolsekSengkaling7581196 432000
MITS EVO III GLXi Pmk 94 Hitam Ors Cat VRc15/CD No Cantik 081 853 2050 432028
MITSUBISHI GALLANT V6 1995 Merah Metalik Hrg 55Jt Nego Hub:0341-5475979 432472
NISSAN
431353
B
429622
ONUS LEBARAN Daihatsu...Sampai 9,5Jt Lux/Terios,Xenia,DP Kecil Angs Kecil Hotline0811364115 431436
CERIA 04 Asli N-Tgn1 Biru Full Orisinil Istw 56JtNego Hub0341-9090969 431453
431914
CHARADE 83 Akhir (N) AC/TP/VR/BanRadial Baru Siap Mudik Lbrn7037375/494026
AVANZA S 07 1.5 TgI HjauMet OrsCat PsClTpAcVrPw Btl2ist Pjk+BanBr 142JtNg Krd/TT.Krtjy IX Ry 5A5010204-70810329
TAFT 80 Disel(AE-Madiun) PS/VR/AC 22Jt:PuriPalma15 Araya479785/08123657006
431497
431911
432010
KIJANG JANTAN’91 Tgn I Ac Dbl/Tp/Pw Hub:081332985577 BU
DAIHATSU BAKPO Winner 92 Hijau AC/ Tape/CD/PW/CL/PS/EM/VR 8663131
431684
432383
431944
430869
432012
FORD LASER’95 Ex Taxi Prima Cat Br AcTp VCD KondBgs081553279480/71815116
Mits Minicup’83 Rt/Ban Baru KuningMutiara Istw podojoyo 9,5Jt Hub.81091777
KIJANG SPR’88(N)Mlg Merah Ac/Tp/Vr Bgs,Ry Pabean37 Sedati Juanda70135293
STAR 988 TgnI Dari Baru Mesin Standart Hub:Bratang Gede VI-E/4108123257265
ZEBRA BODYTECH 94 AC DblBwr/RT/RAC Ist Skl 29,5Jt H:Nusa Barong 11 6382498
431915
432401
431950
431703
432194
430076
PANTHER New Higrade 00 Silver Lengkap 95Jt7054598/081615614588 Tdk SMS 430121
HI-SPORTY 97 AC.Dbl/PW/TP An.Pembeli HijauMet 78JtNg9413888/081615850900 430146
GRAND ROYAL 2.5 Th96 Hijau Met AC.Dbl/ PW/TP/VR Proses+ke (N) 76JtNg458329 430148
PANTHER LC 00 PW/PS/CL Merah 150JtNg Hub0341-9193941 430152
PANTHER LV 00 PW/PS/CL Merah 105JtNg Hub0341-9193941 430152
PHANTER ROYAL 1998 (L) BiruMetalik Orsinil Cat Kond.Istimewa494390/6385355 430697
** PANTHER 96 MERAH (N) ** Istimewa 69,5JtNego T:9494945
431414
GREAT COROLLA 1.6 SEG 95Akhr Silver Salju N-Kota HrgNg9168348/081805094815 431434
STARLET 87 Putih AC/TP S.Pakai Nego N-Kota Hub081334634919/7469299 431455
STARLET 90 (Tepak) Super Istw FullVar 41,5Jt0341-424308/081803881020 431477
KIJANG LGX Dsl Th2000 Akhir Silver Tgn-1 (N) HP:125Jt Hub0341-7005903
430705
431501
NISSAN SUNY 1.3cc 88(N)Kt PjkPjg VR/TP/AC Hijau 13,5Jt087859665527/7005811
2KJG (Nusa+SuperLong) Th91 (L) Mrh&Abu2 SptBaru SiapPakai 49Jt+46Jt8290800
431343
431503
SUNNY 96 AC.Dgn/Audio/VL Trwt 27Jt KacaPiring2 Dpn PolsekSengkaling7581196
JUAL KIJANG G Th94 ACdbl/Ban & Velg Baru Harga 65JtNego (N) Batu7286394 432014
432002
** XTRAIL 2004 HIAM TGN-I** Hub7027848 / 081.334.904.555
NEW VIOS-G (M/T) 97 Hitam Mtl Km7RB Ex.Dokter(0341)7080440/0888.554.8321 432016
432467
PEUGEOT
NEW VIOS-G (M/T) 07 Hitam Mtl Km7RB Ex.Dokter(0341)7080440/0888.554.8321
PEUGEOT 405 SRTh90 SilverMetalik IstwVR /TP/AC/PS/PW 20Jt727187/08123657006
LSX UP 97 Diesel Hijau Met Ori Cat Total Sgt Istw 081.136.5258/6427898
432016
432008
432020
PEUGEOT 405 SRTh90 SilverMetalik IstwVR /TP/AC/PS/PW 20Jt727187/08123306401
ALL NEW Corola S-Cruise PMK 97 Merah Dunhil OrsCat Bagus 081.853.2050
432008
432024
KIJANG SUPER G 1.8 Short 95Akhir ACDbl/ PW/PS Tg2 081998030521/085649593110
SUZUKI CARRY PICKUP 97 AC/AUDIO/VR BIRU BU Hub:0341-9340991
429597
429630
429634
KATANA 89 HIJAU METALIK (N-Kota) SiapPakai 34JtNego081.333.726.007/7684007 430042
KATANA 89 (4x4) Ban X-Grip VR/AC/TP FullVar 37JtNego H9025199/081326433406 430046
CARETA ADIPUTRO 95(N)HijauMet AC/DVD Audio/VR KondsBgs7777119/081233326167 430097
KATANA TH87 STL Body Harga Nego N-Kota Hub0341-9310125 430140
KATANA BLITZ Th91 N-Kota Ors Cat Interior AC/TP/VR Nego3161972/08179609026 430142
ESCUDO95 Ist N-Kt AcPwPsAudioFulMsk PjkBrSiapLebrn Nego08123307349/5330949 430638
SUZUKI SIDEKICK 96 Ist Ors Cat (N) Pjk+Ban Baru081233612188 / 085732149128
432186
DX 82 MrhHati Intr Ori Audio NoBr VR15 NKt Remot 30Jt7373066/081233280404 432465
JUAL CEPAT!!! INNOVA V 05 Biru Metalik ISTIMEWA Hub: 081 5500 8886 432475
INNOVA G 05 Hijau Metalik Istimewa Variasi Hub:081.233.568.686 432477
STARLET SEG TH94 (N) Merah AC/TAPE/PW /PS/CL Istimewa 67,5Jt Nego H:7766565 432478
TOYOTA CORONA 80 Biru Muda AC/TP/VR Kond.Mulus Siap Luar Kota 0341-7390114 432479
J.KIJANG LGX Diesel Th2000 Pmk 2001 + SideKick Th98 An.Sendiri (N) 8487372 432486
J.CPT TOYOTA KIJANG Nusa Short 90 Merah (N) ISTIMEWA Hub:7772058 / 494808 432491
J.CPT STARLET SEG 1.3 Th95 (L) PS/PW/ CL/VR/AC Merah ISTMW 7772058 / 494808 432492
KJG SPR 88 6Sped/Short (L) PS/AC/RD-CD/VRBan Rdl S.Pake085233005446 Nego! 432496
STARLET TURBO 96/97 (L) Biru Ors Luar Dlm Istmw0341-5441971/415368 432507
TIMOR TIMOR 97 DOHC HijauTuaMet (N) PajakBaru KM Sdikit Istw7575321 / 0818384114
430684
430035
JUAL CARRY STATION 84 Biru Siap Pakai STNK Baru Hub:0341-397459 / 9541357
TIMOR DOHC Th98 Abu2Met VR17 Pjk Baru N-Kota S.Pakai Nego7008341 Full Ori
430696
430144
SIDEKICK DRAGONE 01 Silver(AB) Mulus,BanBaru HrgNego0341-476843/0817774353
Timor Dohc 97 N Tgn1 Srt Br Silk Silver Orsinil Sgt Bgskli.8124777 432367
430711
JIMNY 83 4x4 MERAH Tlangn VR (S)Jombang PjkBr/TP BanTpsCat/JokKltBr7658808 430713
SUZUKI READY STOCK Khusus Lebaran DP5Jtan Angs Ringan8685919/081333700190
MOBIL LAIN-LAIN DEALER CLS . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 1X25 . .......
430727
431351
** PANTHER 96 MERAH (N) **
431400
TYT 1.6 SE Lmt TWINCAM 90 Int Ori Audio SptBaru Ist 0341-9599535 / 7772058
430650
J.SEDAN NISSAN CED RIC 2700cc Solat Th2000 Htm Msn/BodiBgs NoPjgNego427825
430089
TOURING 01 (N) BIRU ISTW
431382
COROLA 77 HIJAU Gaul Mesin Jos VR Ban BR 13,5Jt Nego H:488365/081333701015
429640
GRAND LIVINA1.5 XV 2008 Warna Grey Mulus Ors Km.Sdkt8651335/081336167995
ESTEEM 1.6 92 AKhir AC/RT/VR/PW/PS/CL IstSkl 42,5Jt H:Nusa Barong116382498
Hub 0341-6309796/0817532840
Siap Pakai Hub:8631188
431440
Grand Livina DP28Jt/Bunga 1,96%/Th Unit Ready08123479607
CARRY PODOJOYO 97 Biru Mtl (N) Istw Pjk Br,VR/RT5433567/08883278199
431533
** CORONA 2000, 79 ANTIK **
KJG KRISTA 1.8Bsn2000 PjkBr STNK2010 Trwt JrgPke087851860840(LihatSabtuMinggu)
HYUNDAY ATOZ 01/02 (N-Kota)Tgn1 Coklat Muda PjkBaru Bgs Terawat08123304554
431487
431371
431446
MITS.LANCER GTI’91 (N) Silver Met AC/TP/ VR/PW/PS Hub:0817538417
CARRETA 03 N-Kota TP/BR/VR 61Jt;Karimun 00 (L) FullVar 67Jt7677491/494904
Hyundai Elantra 95 Biru (N) Ac Audio CD/VD TV VR Ori luar dalam istw 7026686
430723
431421
432508
429601
115Jt Hub:0888.554.8544 KIJANG LF80 Capsul 2.0 CoklatMet Tgn1 AC/TP/VR/PS0816553756/081359345726
LANCER 83 Biru AC/TP/VR Kondisi Bagus 19Jt Nego081335838787
HYUNDAI
HYUNDAI TRAJET Th00 Istw Trwt 82JtNego Hub0341-7585353/081333207117
430699
BU AVANZA TIPE G TH 2005
431373
LANCER 81(N)PjkBr KlgBgs S.PkeGaul JokBekled Krem 17,5JtPas7805100/4448134
429585
PHANTER LS 2001 Audio/TV Orsinil Cat Istimewa H:0341-7772058 / 0341-9599535
00 RIBU Kijang,Panther APV Xenia L300 Bus + Sopir Bisa Bulanan “HALIM” 5013744/70102636 MURAH
432242
430072
OPER KREDIT Truck MITSUBISHI TH2009 Brg Ist FullVar 7708196 / 081931890465
KATANA 1991 BLITZ ORIGINAL Luar Dalam Kakak F 2 (Asli-N) H:081 233 287 980
ISUZU
ESPASS 99Akh SUPERVAN Merah AC/RT/VR Ors Spt Baru 51JT:NusaBarong116382498
431765
430123
STARLET1.0 Th91 Bakpao(AB) AcTpVrPs BiruTua Ist 44JtNg7286034/085854080100
432493
431457
424832
TERMURAH 081-357101646. . . . . . . . . .1 X 25.. . . .TAKJUB.. . .
429644
OPER KREDIT MITSUBISHI TH2009 Barang Istw FullVar H:7708196 / 081931890465
MAESTRO 92 Pmk Merah Manual N-Kota Istw 46,5JtNego Jl.D.Bratan G4H2712420
*BMW 320i 1994 AT FUL AUDIO*
DAIHATSU
SALON MOBIL Kertajaya Door To Door Pls Body Interior Kc Msn 150Rb91111918
430105
DIJUAL Toyota Kijang Spr 90 Sport N Merah Ori Brg Bagus Hub9300177
432490
BMW
430721
431838
429611
432487
CHEVROLET BLAZER 04 Silver AC/TP/VR Serius H:7027848 / 081.334.904.555
431669
431923
431479
HONDA CEILO VTEC 97 Matic Merah Ors Audio/TV Hub:7018483 / 08170511808
CHEVROLET
SOLUNA 03EX TAXI BLUEBIRD MsnTrwt, Cat Mls(57JtNG)Prapto 3770819/081231021020
KRISTA DSL’00 TgI HijauMet OrsCat AcTpVrPwPs AcDbl Ist 124Jt.Krd/TT ProsCpt Krtajaya IXRaya 5A5010204-70810239
431451
PRESTIGE 89 AC/TP/VR Istw 36Nego Jl.KacaPiring2 DpnPolsekSengkaling7581196
Maestro’91 Abu2 Mtlk,Vr/Audio (N) Hrg 42Jt Ng Hub:083835346396
MOTOR DICARI
430136 432430
431164
LSX’00Mdl LGX-Dsl TgI Slvr OrsCat AcDblPsClTpPwVrR16 BanBr113JtNg Krd/TT PrsCpt Krtjya IXRy 5A5010204-70810329
431394
CIVIC LX88Hijau Met AC/PW/PS/Elektrik Miror TP/VR17 48JtNg08155503551
NEW CAMRY V6 3.0 AT02/03 Hitam FulOption(B-Jkt)PjkBr 175Jt CptBU0811362010
KUDA GLS Th00 Diesel VR+Ban Br Istw S.Pakai 83Jt8657717/081233238240
** PAKET RAMADHAN **
PRESTIGE 87 (N) Pajak Baru VR/TP/AC Hrg33Jt 0341-8461164
431499
Kijang Bayar Tunai&Cpt 70077787
RESSIDA’86(B)Ac/Tp/Vr/Audio TV,Trwt,Msn Ok 21Jt Nego 03160533503
431893
430656
Prestige 86/87 Biru Tua Trwt N Kota Tp PW Ps Ac Msn Oke 31jt Ng087859753676
431728
430607
Hubungi:72515843
430134
SANEX’01 Limited Model Supra-X Biru/Silver Cakram Tgn-I 70983605
430125
431910
HONDA CITY 00 VTec Silver Km90rb Audio Full0341-7037520/08123353759
HONDA JAZZ 2004 A/T Hitam Km38rb Masih Orisinil 131Jt Hub0341-7005903
430068
DCR MBL INNOVA JAZZ AVANZA
430596
STARLET’88 1.3 Ac Tp Vr Ors 38,5Jt Ng 71199915-8954255
430064
CIELO94 W-Gresik AC/TP/DVD Ful Aud/VR NoCantik DlmOrg MsnJos 69JtNg3133131
SANEX
429646
TOYOTA
LSX-DSL’97 Mdl LGX ACdblTpVrPwCl BiruMet OrsCat istw 97,5jtNg Krd/TT ProsCpt”Krtjaya IX Raya 5A5010204-70810329
430050
NOVA 90 Hijau Pupus Met(L) VR/Audio/AC 42,5Jt Nego08883331085/081334691577
431359
VR19 (N)0341-8618666/806744
OROLLA DX’80 AC/MP3/Pw/Intr Mulus Sekali (W) Harga 21Jt H:08175109548
431674
HONDA CIVIC MATIC 78(B) CoklatMet BPKB STNK Faktur Orsnil 17Jt081318999658
431837
431887
JUAL TRUCK HINO th’88 kondisi bagus hrg 95jt H:08121681934 / 3562464
432516
KIJANG LGX’02 Biru Tua Kondisi Bagus 115Jt Nego H:Heru71029234/021-70065279
Bagus (N-Kota) H:081.6556.232
430725
UNIT DYNA’91 (2)’93(1)’94(1)Tanpa Bak 115Jt Nego Hub:Semut Baru 20 081703322229
ARRY 1.0 Box Alm’00 Istw Ors Cat Putih Tgn1 (B/E) Hrg:34Jt/Ng Dukuh Kupang Brt XX/3070993717
OROLLA 77 W-Sda Baru 12Jt Cat Airbrush Sangat Istimewa Sekali Ngagel 127A Pojok Jembatan
429624
HONDA LX 88 ApleGreen PW/PS,BanBaru SuratBaru Istw 44JtNego5436707/7575554
432333
4
430099
LANCER SL TH82 MERAH FERARI
HONDA VERIO VTEC 97 ORIGINAL
430611
432359
432406
C C G
429607
JAZZ MATIC Th2004 Pmk2005 (L) BiruMetalik 125JtNg 08123237231/0341-7326002
CRIPTON’97 Brg Istw S.Pakai Ori 71333089 / 081230340838
TRUCK
BEKLED,COVER,Femi,Karpet Dasar Murah 1 Hari Selesai 77590777
432444
Tgn1 H:7353389 / 085234300070
DJL HONDA LX88 Bgs HijauMet AC/PW/PS /C.Lock/VR15 46JtNg TdkSMS081332985559
430419
CARRY P.JOYO Troper’99 Ac Dbl Full Trwt Semolowr Utr VI/570998169 Ls.Pmlk
FUTURA’93 Adiputro Tropeer Tp/Br/WD Cat Msn Bgs 31Jt,Nginden IV/3172009405
MAESTRO 90 SILVER MET Audio TV R17 Istw 52JtNego KhususPemakai081334406775
NDA BTH Spd Motor Baru Yamaha,DP & Angs Super Ringan,Proses Cpt Pasti ACC LsgKirim H:72522598
ANDA JUAL SEPEDA MOTOR ? Jl.Gembong Sawah Barat 63 Sby 70526617 / 3715147
423060
432347
HONDA
CIELO 94 Putih AC/RT/VR N-Kota Istimewa Terawat0341-415527/081233145566
YAMAHA YUPITER JARI2 Th06 Tgn1 Jl.Kedung Anyar III/12 Sby
JL.INOVA V 2005 SilverMtlk Bsn(L) Tgn1 SgtIst KM Sdkt OrsTtl Cpt NG7350919
MITSUBISHI AC/TP/VR Hub: 081.3344.161.97
430585
431129
432394
C
NDA BTH Spd Motor Baru Yamaha DP & Angs Super Ringan,Proses Cpt Pasti ACC Lsg Krm 72522598
Jual Pick-Up 1.0 Th 2000 L Biru 36jt Nego Hub 71916909
CARRY PODOJOYO Troper’95 AcTvVr Kond Siap U/Lebaran081703014369/78162869
432344
FORD
430131
YAMAHA
432391
CARETTA’03 Adiputro Silver(L)Pjk Pjg Ist.Karah Agung Regency A-908165443399
432504
430048
EPAT DAPAT SHOGUN SP 125’05 Tgn I Biru HITAM BAGUS SANGAT TERAWAT 5013744 / 70102636
MOBIL LAIN-LAIN
432385
JIMNY KOTRIK’81 4x4 TgnI Istw Jl.Kol Sugiono Pulosari 147 Waru(P.Soda)
432489
READY STOK Diskon Jutaan Rupiah+Bunga 1,96%0341-5428650/081808354777
432435
TYT CRESIDA’88 Lengkap An Sdr 23,9Jt Nego Hub:Kalijudan 8/49B081333506071
CARRY PMK87 MtKucing Tg2 TpVrBr BdMsn S.Pkai17Jt Moroseneng 4808123503590
CARRY 1.0 TH’95 W(Grsk)Mrh Maroon Ac,Tp,Vr,Wd,Bd Kaleng Alexander S.Pakai 36,5Jt Perum Kedanyang G-01 Gresik
432480
CHARADE 84 AC/TP/VR (N-Mlg) Siap Pakai Hub:7635907 / 081.333.8161.34
JAZZ 04 HITAM MATIC (L) 432360
STARLET 1.3’89 Ac/Tp/Vr/Br CAt Msn Bgs Orsnln 33,5Jt,Nginden IV/3172009405
CARRY FUTURA Pick Up’96+Espass Pick Up’2004 Ban 3Way Hub:8536737/72088667
432423
432361
CHARADE CX Th87 Silver ORSINIL (N-Kota) ACDgn/TP/Mesin Istw 28,5Jt H8633070
429577
Ful Modif 11JtNg Hub:031-91920222
432415
IJANG LSX DISEL’02 Silver Nego H: Deltasari Indah AR-17 0818370803 / 8535110
432351
Charade 83/84 Tape/Vr.Pjk Pjg Siap Pakai.Bu Hub 03417585104/085234067800
431363 432149
KHARISMA 2005 W-SDA TGNI
KIJANG Grand Extra’94 Merah Ful Var Jl.Wedoro PP 10 70113874 GX’02 DIESEL Hitam Brg Istw Spt Baru Hrg 125,5JtNego 7386035 / 0811351148
432219
Zebra 91 Troper Terawat (Tp) 20jt H: Jl Letjen Sutoyo 114 Malang
FORD LASER TX3/1988 Pmk1990 AC/TP/VR Kaleng(N)SilverMet5455917/08161573721
Hub:70171119 / 3521342
KIJANG LSX’97 Dsl AcTpVrPw S.Pkai Tmn Pondok Indah CC-24 Sby08123513031 IST 1.5A/T’03(L)Tgn I Pajak Baru Km59Rb Sangat Istimewa 130Jt 70360260
432212
431889
REVO’2007 CW 9,25JT
432274
KIJANG SPR Nusa Long’92 Mdl Grand Ac/Tp/Vr Mls Ist 48Jt-Semolowaru Tgh 7/9
WINNER’92 AC TP VR 33JT 431682
#MEGELLI 250R(JERMAN)BARU# Pameran:Cito (Waru) 77685071-7099729078206155 UM=7Jt,Ready
432365
431658
(12,5Jt) Hub : 70401006
431883
432101
KIJANG GRAND’95 W-Sda Long AC Dbl Blower Sangat Bagus 68Jt 71106976 Sda
432283
431704
GALANT’82(W)Ac/Tp/Vr Trwt 13,5Jt Pondok Buana III/D-22 Bluru085854385008
HONDA WIN TH’2001 + Th’99 Tembok Gede III/34 083893478924
432440
BALENO’05 A/T Htm Istw Tgn I(B)Audio+TV Kedurus 2/115A71960833/91251068
431876 431858
KIJANG NUSA LONG’93 (53Jt) & Kijang Nusa’91 (44Jt) Hub71233063/081332262535
KATANA’94 Akh Putih Orscat 100% Fulvar 39Jt Pas MCA J2/11 Sda 03177279779
431855
ITS COLT T120’81STW Ac/Vr/Rt Ploso Timur 6/8 Sby 08113460458
432074
432271
‘2005 Hub : 031-71630578 431900
431709
TOYOTA CRESSIDA’88 OrsCat Istw An.Sendiri DukuhKupang Barat 3/2391352935
432064
431799
COLT T120SS PU’08 1.5 TgI Htm OrsCat AcTp PjkBr Btl2 Ist 71,5JtNg Krd/TT PrsCpt Krtjaya IX Ry 5A5010204-7010329
431793
CORONA Ex Salon’91Akhir Matic Super Istimewa 34Jt 081231369567-71987654
431829
432460
432268
MAZDA MR’92 Ac/Tp/Vr/Br Cat Msn Bgs Orisiniln 18,5Jt,Nginden IV/3172009405
M
431724
BALENO’97 Full Variasi Body Kaleng Super Istw 08123295064 / 70729043
432438
432372
431144
431860
FUTURA’92 Akhir Troper Terawat Hrg 31Jt Jl.Raya Prapen 25A8439795
CARRY EXTRA’87 Pick Up STN Baru Mulus Hub:Raya Panjangjiwo Viva No.1
DATSUN 160J TH’75 Siap Pakai Harga 4,9Jt Hub:031-77172650 / 031-72410449
FORD LASER SONIC’90 Irit 1.3 Bkan TAXI Istw Asli(L)Htm Mtl Hub:081331175666
APV-L’05 TgI SilverMet OrsCat AcDbl TpVrPwPs Ist 98,5Jt Ng.Krd/TT ProsCpt Kertajaya IX Raya 5A5010204-70810239
431819
432277
ORD LASER’97 Ex Taxi Plt Hitam Mulus Siap Pakai 27Jt Nego 08883538648 / 08563310034
431842
MAZDA E2000’1997 Coklat Muda,BU Harga:65Jt Nego Hub:08123003908 - 72377768
L300’96 PU DIESEL+L300’88 PU DIESEL Jual Salah Satu Hub: 081357286700
F
CARRY 1.0 PDJOYO’00 Coklat Met Ac Tp Vr Ors Cat Hub:085231485761
432366
430592
FORD
431853
Carry Pu 92 (N) Stnk Mei Kondisi Msn Istimewa. Tp. Hub 0341-8409878
MITS LANCE’82 Ac/Tp/Vr-17
ATSUN 120Y N-Malang Baru 9Jt Mobil Sport Sangat Istimewa Sekali Ngagel 127A Pojok Jembatan
S.FUTURA 1.5 FulBox 3Pt Th’04 Putih STNK Baru Ors Cat Sgt Istw 0818333553
432451
432420
DATSUN
431841
432345
432287
SPASS 2UNIT 1.6 Family Th’02+97&Maestro’90 Hitam Orisinil Hub:71360899 / 5018662
S.FORSA’89 Ac/Rc+Audio Hub:Jl.Gundi Gg IV No.46 70149429
KATANA’94 GX Full VAriasi+Zebra PU’90 11,5Jt Nego Ry.Simogunung 965618872
432154
CLASY PRO’95 Pntr 96 Hijau Met Fulvar Brg Istw 81452008 / 081230994889
431951
432424
11Jt Hub:70401006 431689
UZUKI APV’07 Orisinil Tgn I Full Variasi Istimewa 031-81144539
ARNIVAL PMK’01(L)TgnI Silver Audio CD/TV Sunroof FulVar Seperti Baru Hub:0816528111
ESPASS SUPER VAN 1.6 Th97 Merah Met Original Cat Jamin Puas 085850135127
DAIHATSU’86 Pick Up Spanten
S
CARRY’85 FulVar Tp Vr Int Ors Msn Body Bagus Noka Ada Hub:031-71941039
PANTHER PPL’95 AC Dbl Blower/Tp Hijau Metalik 58Jt Nego hub: 83207122
TERIOS07TS TgI Manual HtmOrsCat AcTpVrPwPsCl FVar PjkBr KmDkt SptBr 142JtNg. Krd/TT.KrtjyIXRy 5A5010204-70810329
431834
430623
FEROZA’95 Biru Met Ac Tp Vr Ban31 OrsCat Pjk Br Istw 54JtNg Krd/TT ProsCpt/Kertajaya IX Raya 5A5010204-70810329 ESPASS’03 1.3 TgnI SilverMet OrsCat Ac Tp Ps Vr Kond Mls 63JtNg ProsesCpt”Kertajaya IX Raya 5A5010204-70810329
CARRY TROPER’85 S.Pakai 16,5JtNg Brigjend Katamso 01 70113874/70788784
SIDEKICK’96 UNGU AC VR CL PS AUDIO KOND BGS HUB 72749247/08165413287
NEW HIGRADE 99 TgI An Dr Abu2Met OrsCat AcTpVrClPwPs AcDbl Ist 97,5JtNg.PrsCpt Krtjya IXRaya 5A5010204-70810329
Hijet Pickup’84 Biru (N) Rising Nego Hub:03415180018/081334000040
431745
J.CPT MEGAPRO’07 16,5jt brg sgt istw 2VelgRacing&Stdrt 72731933 / 8663516
432375 431959
ANTHER PPL’94 Ac Dobel 55Jt L Pw Cd 99% Istimewa Sekali-Ngagel 127A Pojok Jembatan
431926 431973
D.ESPASS PU’93 Htm Ac Hub:081703150055 / 70678289
E
SCUDO’97 Nomade Putih Ful Var Audio Istw H:Beringin Indah B-12 81576212
S.KATANA’87 Wrn Hitam Ac/Tp/Ps/Audio: Sidotopo Wetan 2/50 71694061
HYUNDAI
OPR KREDIT ZEBRA’2004 KondBgs AC/tape/ VR S.pakai 081230329156 / 77328940 FEROZA’97 Sporty SE Merah Silver FulVar Brg istmwa BanBaru 031-70257947
431808
432397
430258
ebra Body Astrea’91/92 AC Dbl/TP/VR Mulus S.Pakai H:081330914123/ 70970910
431800
CARRY Station’96 Hijau Tp Vr(L)+Carry Pick Up 89 merah S-mjkt 70676318
432411
H.CIVIC’76 Ors Ac/Tp/Vr BrgSimp RktMenanggal Jl.Ky.Satari II/14F71697325
431160
431781
JIMNY’83 Ac/Tp/Vr Ban31+Carry’97 Station Tp/Vr 71292744 / 72013988
432281
432325
X Z
431787
Carry’87Troper MtKucing P.joyo asli(L)Ac /Tp/Vr Hijau s.pakai Cpt 70279049
432121
HONDA ACCORD’81 AC/TP Mesin Bagus+Charade’82/83 AC/TP/VR Brg Bgs 71997788
ENIA Li VVTi’07 (L) Silver Trwt Km 22Rb Ac/Ps/Cl/Pw/DVD/Alrm 0811316541 Gresik
431517
J.CPT CARRY’87 TgnI dari baru Ac/Tp/Vr super istw eks Dokter 70211621
431990
ENIA’04 Xi Slvr Deluxe + Brg Istw Spt Baru Hrg 102,5JtNg 7386035 / 0811 351148
DAIHATSU PROMO. . . . . . . . . . . . . .1 X 25. . .TAKJUB. . . . .
430951
Carry STW Pmk88 Mrh Mls VR/TP S-Jombang 18jt H;Perum YKP RK V-B/2171603559
431963
CITY Z’00 VTec Manual TgI BiruMet OrsCat Ban&PjkBr Ist 96JtNg Krd/TT ProsCpt Krtjya IX Raya 5A5010204-70810329
430211
S
.KATANA 92/93(L)Ors Brg Kaleng AC/TP/VC Bsr Siap Pakai H:Krukah Ngagel 72032345/081231460605
Zebra Pick Up Th 94 Jumbo Bu Siap Pakai Tlp.031-72476354
431934
432138
PEUGEOT
HONDA NEW MEGA-PRO CW’06 TgnI Pjk Baru,Msn-OK Terawat 77065050/08563106900
KIJANG LX’02 HITAM (L) Hub:Jl.Tanjung Sari 50081615162226/031-70307599
432517
HONDA
427151
LSX’02 Pmk 03 Bsn 1.8 TgI Abu2 Met Ors Cat AcTpVrClPsEm Ist 122,5JtNg Krd/TT Krtjaya IX Raya 5A5010204-70810329
KATANA GX’95(L)Merah Audio CD/Remot/Vr /Ps Antik Spr Istw Jl.Tidar Utara 15
Istimewa 97,5JtNego T:9494945
431110 431351
LS HIGRADE 00 Bln12 Abu2 Ist OrsCat DVD/MP4/TV Tuner 118JtPas 081334719943 431365
GRAND ROYAL 97BiruTua SPke KmplkTNI AU KertanegaraC65 Sngosari081333593030 431429
PANTHER PPLTh93 Hijau Metalik Hrg59JtNego Hub0341-8677783 431448
PANTHER PPL 93Akh ACDblBwr/RT/VR/PS/CL IstSkl Ors 60Jt:NusaBarong116382498 432192
PANTHER SMART/LMPlus 04 Pwr Window Remote Jok Kulit0341-9125013/0818536120 432495
PANTHER New Royal Th2000(N) AC.Dbl/TP/ CL/Brg Istw0341-7008705/081233347150 432497
GRAND ROYAL Plus Th96 Hijau Tosca AC/TP/VR Istw Tgn1087861281294 432499
GRAND ROYAL 97 Hijau Tosca AC/TP/VR Istmw Pjk+Ban Baru.Hub0341-7702325 432500
PANTHER HIGRADE 98 Tgn1 Hijau Met (N)Lmjg Bagus0341-355332/088855512345 432502
KIA
KATANA LONG “87 Plat(N) AC/TAPE/VR Warna Biru STNK Panjang H:0341-9255242 431335
KATANA GX 96 PUTIH (L) Ist AC/VR Siap Pakai Hrg44JtNego H7655012 / 7699222 431392
SUZUKI KATANA TH97 Hijau Metalik (Asli-N) Full Variasi Sgt Bagus H:9320123 431404
SUZUKI MERDEKA Pick-Up 4Jt, APV 14Jt, SWIFT 18Jt FullBonus H:0341-8684900
POLES BODY100 Kaca50 Intr100 Msn100 Full250 Brkwalitas9678615/081329467658 431491
431412
KATANA 90 AC/TP/VR Trawat 33Nego Jl.KacaPiring2 DpnPolsekSengkaling7581196 431481
Katana GX 94 Hitam orisinil luar dalam surat baru 47,5jt H:7039100 Ngijo 431566
KATANA 89 Plat-W (Sdj) Hitam AC/TP/VR/Pjk baru (1Th) bagus Hub7731549 432004
KATANA 86 MerahMet AC/TP BodyKlng;Jimny Kotrik 80 16Jt9085188/081357425000 432180
APV(GA+)2005 TgnI (B)Manual Book Opr Krdt/Cash 83Jt0343-9103313 Bangil
MOBIL DISEWAKAN www.airlanggatrans.com 0341716458/7056458/0818386458 PromoHmt! Weding/VIP-Car/Trvel-Serv Alphard,Camry, Mrcy,Inova,Avnza LGX Hotline0817301000 418265
MOTOR DIJUAL HONDA FIT S Th07 (N) Htm 7JtNg KondBgsBasuki 9925993 Jl.Subali X No.1 13K Swjjr2
432337
430636
Carry 87 N Kota Cat Baru Mesin Halus 18 Jt Nego Hub:718460
HND NF125TR Th08 Juni Dbl Dis CW Htm An.Sdr Trwt Lkp 13,5JtNg081937777745
432386
** VISTO ZIP DRIVE 2002 ** SILVER N-Asli Orsinil Cat H:0341 - 2108787
430297
VARIASI/SALON MOBIL
431485
Honda Prima’91 Lmtd Istmw Tiger’94 Ist Hub:0341-8102074 (Tp/Khs Pgmr )
CARRY BOX 00 PUTIH (B) Brg Orsinil 934 0991 / 718 877
429593
432476
KIA CARENS II SE 2004 Manual Hitam (B) VR17 JokKulit/Audio Istw 8113651776
CARRY 1.0 PICK-UP 96 Hitam (L) Tgn-1 Kondisi Bagus H:7575321 / 081.838.4114
432227
Supra X 125’06 Double Disk Htm Brng Istw Mnt 9,5Nego 7033363/081334879118
430701
432482
432382
CARNIVAL 00 Bsn A/T Coklat Tua (N) Sgt Istimewa Hrg 68,5Jt Hub0341-9109009
KATANA GX 97 Putih AE Ors LuarDlm Istw Kaleng Hub0341-5441971/415368
SUPRA X 04 Istw Tgn1 Hub Jl.Masjid Brt 46 Singosari 0341-8162211
431635
MAZDA
432501
432506
431345
Carnival dsl’01 slvrgld 87jt+Touring01,02 biru 120jt ng bs tt 081937937734
KAWASAKI
TOYOTA WISH 2004 Full Option AC/TP/VR Hitam ISTIMEWA (L) Tgn2 Hub:776 3287
KAWAZAKI NINJA R 2003 (N) Hijau Tua KM19Ribu 15,5JtNego H:0341-7729222 431378
429599
NEW CAPELA 89 MERAHFullVar 23Jt Lsg Nego PBI BLok O-1 No.56 ARAYA 9907725
CORONA DELUX 74 TP/VR15 Modif IntOrs BodyKaleng Istw 8,5JtNego081934603610
429591
429609
J/OPR KRDTCronos93 2.0 KondBgs PjkBr HijauTuaMet Serius9027999/0818382477
TYT KIJANG LGX Th00 Slv Tgn1 N-Kota Ori 122JtNego 08160199144-Sarangan 32
431442
429626
MAZDA E-2000’97 KremMet AC Dbl/PS/PW/ VR/TP STNK Baru Siap Pakai Hub:7010917
TWINCAM LIFT BACK 88 Hitam Mulus VR17 (N) 35Jt Hub:081 334 526 704 Ronny
431710
430058
TOYOTA KIJANG 1.8 TH96 ACDbl/PS/PW /Audio Istw Hub:0341-9599535/0341-7772058
MERCEDES JUAL MERCY TIGER 250 Automatic Th77 (B) BuiltUp Biru Met 53Jt 081318999658 430052
MERCY TIGER 250 Automatic Th77(B)Built Up Irit 1Ltr 14KM H:081.318.999.658 430052
JUAL MERCY 200 Mini Th74 Faktur (L) Irit 1Ltr17KM BiruMet 21Jt081318999658 430054
MERCEDES BENZ BATMAN 220S TH65 Hitam Siap Pakai Hub:081.318.999.658 430056
MERCY C180 Th94 SILVER Velg R18 Hub:081.33333.4133 432184
430074
COROLA GREAT SEG 95 Merah(L) Komplit SprIst PastiCocok:NusaBarong116382498 430080
COROLA ALL NEW SEG Ltd 99Akh Airbag, Komplt IstSkl 92Jt:NusaBarong116382498 430081
COROLLA ALL NEW SLi’97 AkhAsli-N Tgn1 Komplit Ist 76JT:NusaBarong116382498 430081
COROLA GL 84Akh Biru (Asli-N) IstSkl Ors AC/RT/VR 33Jt:NusaBarong116382498 430083
SUZUKI Suzuki Cool 2002 Bagus Happy Arrow 2008 Barang Bagus T.7392710 431547
YAMAHA ** YAMAHA MIO 04 HITAM ** Hub:085.755.834.927 431357
MOTOR LAIN-LAIN BAJAJ PULSAR 200 Th 08 Htm Istw 16Jt Nego08123380177 432509
MOTOR DICARI Dcr Honda Karisma X/D’04/05 Istmw Harga Pantas,Cash 0341800106/08123388431 432222
BATU
GREAT COROLA 95 SiapPakai+Accord 84 Antik JualSalahSatu6309999/08155505444
DJL SATRIA FU 150 BuiltUp 05 Bln12 Merah Hitam BrgSmpnn KMSdkit08885563173
430093
430066
spesifikasi iklan
17 SURYA, SELASA, 1 SEPTEMBER 2009
properti
TAKTIS
Pr
SURABAYA PUSAT
432311
AGEN PROPERTI
R
K.BUNGURAN Sblh BCA/Pintu Msk Ps.Atom+Rk.Jagung Suprapto 4Lt+Ush Isi Ulang+Town House 2Lt SHM Komp Hotel Surya Inti Permata Juanda Fas Lkp Bgs0816502626 432302
KOST
K
OST AC/NON AC Lux U/Keluarga K.Mandi Dlm Uk.6,5x5,5 Drh Tambaksari Hub:5023173 / 085230001770 431134
JL TNH+BGNAN SHM L.4600m Pagar Tembok Lokasi Desa Jebug No.31 Sukodono Sda Hub:0811374873 2
431226
.RMH DpnPTC,Anda CkpByr Tnhnya,Bngunan BsKPR MdlSesuai Selera,LsMin 60 m281358708/083854577746 432111
J.KOST2AN 14Kt 3Km SHM Kedungrukem V/1 081357999893 - 5678710 432449
RUMAH DIKONTRAKKAN DIKONTRAKKAN RUMAH Fasilitas PLN/ PDAM Petemon 2/1035469981 - 087851545 766 432171
RA GALAXI 5042111 Arief PO.70156888 /0811306688 Ruko 3Lt(5x15)Kedung Doro Strategis CckU/Usaha
RUMAH DIJUAL
J
.RMH MEDAYU UPN Rungkut Bs Krdt 15Th Bunga Flat Tnp Surv Ft Copy & KK Lsg Ditmpt 031-8796286 430547
JUAL RMH Setro Baru 7/94 PAM,PLN,SHGB 4x20 (195JtNG) 71626428/085648050058 431642
JUAL RMH Setro Baru 7/94 PAM,PLN,SHGB 4x20 (195JtNG) 71626428/085648050058 J/KONT TokoSHM Jl RyDiBALI H:300Jt(DJL)10Jt/Th(KONT) 71742103/085733283007
431792
J RMH Kedung Asem Blok FF/19 Rungkut 2Kt1Km L:72m2(6x12)Lstrk,PAM72675678 431812
J D
RUMAH Lt142 Lb112 2Lt 4Kt 2Km Fasilitas Lengkap (031)70301664/71074331 431877
IKONTRAKRmh 4Kt+AC Kmplt Prabot Galaxi Bumi Permai Thp1 250Jt/Th Lb±500m272059938-0818399959 431779
431737
OPER COUNTER WTC Lt.1 331501189 / 08385957989”
J
UAL BU STAN DI DLM PASAR SEMO LOWARU UK:3X2M PINTU ROLINGDOOR HUB: 031-81533175 430386
2Stand PsrKedinding Surya@60Jtng Lok JlSuramadudpnsamsat 3814453/0811373102 431520
SURABAYA SELATAN KOST
K K K
OST EXCLUSIVE Hr-an,Minggu-an,Blnan 1-1,5jt Gunungsari Raya 2/2 Hub: 78242414 431119
OST PUTRI VIP:AC+Km Dlm+TV+Spring Bed Dkt CITO Perum Menanggal Bersih Nyaman 91117444 431251
OST KARYAWAN AC/NON AC Aman Nyaman Kutisari Indah Utara 6/14 8471759 - 71973433 431866
431662
RUMAH DIKONTRAKKAN 081
DIKONT RMH Pojok 4Kt 3Km u/ Usaha Rent Car Dll Terima kost Hub:08815083112
431168
RMH 4x8 Platuk Donomulyo 1G/1 Full Keramik 1Km 1Kt+Dapur PAM/PLN 3762444
431806
431913
SURABAYA TIMUR
DIKONT RMH Bratang Gede 115 Cck U/Usaha 3Kt Fas Lkp 5023187-08123595110
KOST
431736
Kost Putri Jl.Klampis Ngasem 8/38i drhtenang knci sndr200rb/org 03191274969 431524
O
431108
TOKO DIJUAL 431757
431722
432298
.KAVLING S.Bangun Lok Kwansan-Sedati UM:5jt Angs:430Rb Hub:8707645 72054298 - 70357602
J.2Toko Khusus Emas L3x4 & 3x3 380jt Pasar Wadungasri Rungkut081330761112
431735
J.RMH Uk:5x14 Jl.Bulak Cumpat Timur V/23 130Jt Nego Hub:08813208066
432168
J
STAND DIJUAL
KOST PUTRI VIP mrh meriah lengkap luas km dlm Garasi ketintang baru77074747
J RMH 10x8 Petok D Kedung Asem 46B Rungkut BU Cpt 081231263112/70273622
PERMATA ALAM PERMAI. . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . ..
ANAH DAERAH MEDOKAN 125m2, SHM +IMB,STRATEGIS HUB: 08813512 559-08123285779
431731
PURI GUNUNG ANYAR UM I=2,5jt Angs:1,2jt Fas PDAM Hub:71702365 - 71650931
432518
STAND DIJUAL
“
432374
IJUAL CEPAT MURAH TANAH Kav Graha Indah Dekat UPN Uk.200M2 Hub: 031-70755815/70971293/5483093
J.RMH WALET 3Lt 8x25m HGB/T.Ijo Ngagel Jaya Sel Sdh Ada Walet081703881044
RUKO DIJUAL
E
KOST L/P BAIK2 PAM KncSdr Rmh Br Tkt Dkt UNAIR/WM Ploso Tmr 1B/2360490824
D T
431646
RUMAH DIJUAL
D J
0818330920 MEWAH Tapi Murah (Ada Cafe+Net+Laundry) Rungkut Ma pan Tengah “DC/10”Dekat UPN !
RUMAH DIJUAL
P J J
ERUM “PARMATA ANGGUN” T.36/45 UM1=4Jt Angs 600an,SHM S.Bgn O Jln 70261372 / 70757307 430573
.RMH Uk±113m SHM H:400JtNg Jl Ry Siwalankerto No.6 Rt2 Rw1 H:P.Hisyam 71477306 430574
.CPT/OPR KRDT Rmh Gading Fajar II D12/33 Sda Depan GOR H:90Jt H: 83190534
STAND DIJUAL 430821
J J J J J
UAL CPTRmh Deltasari Indah BF14 Lt120 Lb160 1,5Lt 4Kt2Km Ada Gas,325JtPas, Serius081555752704 431266
RMH Perum Legend Residene Jl.Kundi A26 Dkt Psr Wadungasri Bbs Bnajir Lt102 Lb65 SHM 5Menit Ke Bandara&Tol Hrg Nego 72559739/081396310909
PER KONTRAKRMH Sisa 8Bln Drh Tambak Rejo Hub:031-91149583
431991
TRM KOST Karyawati muslim/suami-istri tnp anak H:Baratajaya XX/24 5042337 432077
J
RMH Jl.Palem Selatan 3/MC 48 Pdk Candra Indah 240m2 2Lt (700Jt) 72403476 / 081938643080
432257
431237
.TNH&BNG Uk4x15 HGB Cck U/Usaha Jl.Jetis Kulon Blok A/12(Blk Royal Plaza) 72709054/70266160 TP 431239
STAND DIKONTRAKKAN 432127
.RMH FULL BAGUNAN P.Candra Semangka IV/S262 Ls6x15 Sertifikat Listrik PAM+Carport08123283153
SURABAYA BARAT
431066
72Jt 8x12 SHM 3Kt 2Km Bluru Permai DB-27 Alun2 Sda 081703306457 431785
D J
JL RMH Uk:10x12,5 Pojok Perumahan Griya Bhayangkara B4 No.1 L=137m2 1,5Lt H:72145122 431960
RMH TNH Ada Ush Lt637 Lb100 SHM Jl.Zainal Abidin 48 Tb.Sumur Waru Nego 77335259/08123272586 431830
J OPER KREDIT Rmh Legend Residence SHM Split Renov Hrg Ng 71828755 431922
JL.SEMANGKA Pdk Candra T/B 90/75 SHGB 2Kt 2Km 031-78315811 / 0878527253 431928
J CPT T85/92 2Km2Kt Blkg Dak Duku 8/44 Pdk Candra Hr Sabtu/Minggu081703215612 432022
RUMAH DIJUAL
P D D D
RAMBANAN RESIDENCE AD-8 J.Cpt K.Set,AC,Tandon Lt.9x18 Lb.140 2Lt 3+1Kt 2+1Km H:081803481399 430603
JL RMH LT60 Full Bngm KEBRAON MANIS BARAT BLOK BK SBY Bmnt Hub 03171007117 & 08819381079
430605
JL RMH Type 36/48/54 Lok.Kebraon SPESIAL RAMADHAN BONUS PAGAR 77013833-081331709360 430379
JL RMH 7,5x13/3Lt Griya Asri RM 10/6 Benowo Hub:81162924 / 08999948364
R J
MH VILLA Bukit Mas Amsterdam A7 SHM Lt390Lb260 S.Huni Hdp Tmr 70453983-5943200 R.White K.Jaya 431210
.RMH Type.21 Uk:5x11 SHM Sudah Renov Kotabaru Driyorejo 70JtNg 03170770438/081703099848
431638
Perum TAMAN SIWALAN INDAH 8x15 type45 BenowoKepatihan H.150Ng 081345313456
432197
431751
RMH Lt/Lb 105m2 Perum Delta Mandala 300JtNg 081332519191 / 081703122254
J.RMH Menganti Permai T36 LT7x14 Ful Renovasi 2Kt 1Km Hub:83418150/5020753 431801
432410
RAHA ASRI Sukodono AB25 SDA J/Krdt 2Lt,4Kt,3Km Renovasi Hub: 77770026 / 081330633222 432511
IKONT RMH T36 Di Jambangan Kbn Agung II/29 Fas:Tlp,PLN 1300W 8Jt/Th 92173183 / 081330927661 431156
TANAH DIJUAL
J J
ROYAL RESIDENT 2Lt 315/300m2 New Bahmoral B3-66 Modem Minimalis,Full Kaca0817598309 431772
.CPT RMH T.36 Sdh Renov Griya Citra Asri RM 23/26 Sby Barat Hub:088 1903 4088 432095
JRmh 2Lt 6,10 160jt,Mits Gl’80 7jtNg Griya Kebraon Utr 11 Aq 23 70199951 432210
GRAHA MENGANTI 2. . . . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . .
JUAL TANAH CASH. . . . . . . . . . . . . .1 X 25. . .TAKJUB. . . . ..
lowongan D S K K ICARI Tukang Jok Bisa Kursi-L+Kursi Kayu Hub: (031)-70969888/081134 9888
PG Showrom Mebel,DRAFTER/DESIGNER INTERIOR(2D,3D,Max,P.Shop)Royal Palais F4/20Wst BktMas Wyg
430336
430973
erja Sampingan Melipat Brosur Perush KeAmplop Hsl 500 Rb/Mg.Info/Ket Ckp SMS Ke:085648288282
ESEMPATAN KERJA DRMH Pelipatan Brosur2Perus Ke Amplop Pghs 2Jt/Bln +Bns,Dlm/L.Kota 03133066299
430343
430981
DIBUTUHKAN !!!TELEMARKETING. . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . .
DIBUTUHKAN SEGERA. . . . . . . . . . . . .1 X 25. . . . .TAKJUB. . .
427657
EMPLOYMENT AGENCY. . . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . .
MARKETING-SALES
D
427729
431945
DEALER HONDA . . . . . . . . . . . . JL TARUNA SDA. . . . . . . .1X25
432071
J
OB RESMI Japan Korea U/Pabrik USA Canada Eropa Ausienz Macau Singapur U/Resto 5930062 432085
DCR SGR Pegawai Toko/SPG Pglm Min 1Th SMA/D3 Rajin Jjr Tg.Jwb U/Dtmptkn Di Plaza Lam:Ngagel Jy Sel V/42 Sby 432070
430609
430613
PG U/BG Cito Min SMA Max.25Th Langsing,Mnrk,Ulet,Jujur Komisi Bsr 6072103777977099 430610
430534
CR SGR Marketing/Sales,ADM&Pembukuan Sopir Lam Lsg Apart Metropolis MSA 105 Ry Tenggilis 127 430617
TH TNGKerja P/W U/ Adm Mrkt&Mrketing Indoor Usia 19-55Th,Tj.Gji+Bns,Dtg Lgsg Pkl 10-13 Ke Jl.Ketampon-Rk Permata Bintoro 97-98Sby
431589
SEKOLAH DIRGANTARA FLIGHT. . . . . . . . . . . . . . . . . . 1X25
432119
MLM PULSA BARU. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 1X25. .
D
JL STAND JMP2 Lantai 2 Blok A No.50 L=24m2 Hrg Nego Hub:60321332 / 0858501046 431178
P S P D
432245 431612
PELUANG KERJA DI MACAU. . . . . . . . . . . . . . . . . . . 1X25. .
BTHKAN MRKTG Jasa Telekomunikasi Wnt Max28Th MinD3 Pglmn 1Th Pnmpln Mnrk Salary+Bns Tinggi Krm Lam: Bumi Marina Mas E-124/Email:hrdpameja@ yahoo.com
D
CR Tkg Kayu Mebel Halusan,Tkg Cat Mebel Halusan,Tkg Sofa H: 70701115 /085730790001/0816500298 431273
431717
431729
PENERBIT BUKU Cari 20 Orang Direct Sales Pria/Wanita Pendidikan SLTA PunyaMtr Gaji 900Rb+Komisi Dtg Senin-Jum’at Jam:09-15 Ngagel Jaya Sel V No.35 Sby 431743
CR ADM(Wnt)Min S1 Pengl&Marketing(Pria)MinS1 Interview Jl.Kenjeran 368 Kav.12A Pk:12.00-15.00 431763
LOW PENERBIT BUKU. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .1X25
J.RMH Jl.Anjasmoro IIIB/26 Lawang LT:429m2 LB:90m2 175jt nego 0811305024
J.RMH HOOK/Pojok Jl.D.Sentani Dalam H1/N13 Ls98m2 SdhRenov NEGO08990 438118 429619
RMH KECIL DrhElit 100m dr SHatta Lt105Lb48 NusaIndah269193142/085334015666 429628
J RMH Tkt Prm Ardimulyo Singosari 145JtNg 4KT SHM081945137864/9677589 429642
RMH BARU MODEL MINIMALIS SHM,IMB PAM T.50 LT.154 Konds.60% Hrg250Jt 6408200 430040
J CPT Rmh Siap Huni Jl.Manggar Dau Sengkaling 2200w Air SHM Hub7755881 430117
J RMH Jl.C.Mendut Barat A40 Dkt S.Hatta Lt363Lb200 SHM7764410/081333749559 430150
J RMH SHM TP Lb70Lt180 Jl.D.Paniai Utr C7i25 Hub:Ari Imam085233113996 430156
DIJUAL RMH Istana Bedali Agung Blok C-4 Hub0817383916 430158
FREEDESIGN Jl.P.BorobudurAtas Lt148Lb73 Jln.Kembar Arah PermataJingga CckU/Inves& Hunian7553628 430160
JL PERUM Griya Permata Alam Jl.Mutiara Blok H No.37 Karang Ploso Mlg 03171287806/03170212335 430575
ICARI Wanita Max25Th Utk Counter Daerah ITATS/Klampis/Semolo Hub: 031 - 78499460
B D
OSAN DGN AKTIVITAS Anda Skrg?Part Full Time 1-5Jt/Bln 031-81358057/03191155578 432431
CR WANITA Utk SPG di Mall,Adm Serabutan.SEGERA!8708404-70396363 NO SMS
ULUSAN SMK TATABOGA/Pglm Buat Roti&Cake Lmr:Sms081339833845 / 70700208(Sbtkan Gaji Yg Diingin) 431128
431303
A D
DESIGN COMPANY Urgently Needed Marketing,Sales,Product Designer Textile Designer08155201368 431980
CR KASIR Wnt Salon Muslimah,Max 27th,D3-S1,Single,Peng Tdk Diut Hub031-91171780atau59238811
431374
PIRANHA NEW Cluster Arjosari&Unibraw UM25Jt Angs1,9Jt H: 7361733 / 5442879
B
432458
G
RATIS TKW Sing-Hkg-Mly-Twn Pros Cpt Dpt U/saku 3Jt BsTgg Dirmh03171665528-085931249888 Dg P.Samuel TUHAN MEMBERKATI 432453
PT.ASKAP Membutuhkan P/W Usia Max.30Th Min.D1 Posisi PR,BE Walking Interview 1-5 Sept ‘09 Hub:Bp.Didik 70709159 432442
KTR CAB BR Bth SDM U/Pss:Adman Adm, Gdg,Recept,OB.Syrt Min SMU/Sdrjt Max.28Th Tdk Bkrj/Klh Bw Lam Lgs ke Jl.GajahMada XVI No.5 Jember(10.00-15.00)
D D
CR SGR Sopir Sim B1 Min.SMA S.Luar/DalamKota KrmLam Ke Ruko Pengampon Square Blok E 23573803 432510
CR SARJANA Teknik Sipil Bisa Hitung Volume,RAB Kirim Lam Ke Ry.Darmo Permai II/8 432512
A
US & NZ Vsa Kerja Gj25Jt/Bln,Bea Ringan Lgsg Kontrak,Ada Bukti Brngkat. Aman-Cpt!081332421632 432514
BABY SITTER DICARI BABY SITTER. . . . . . . . . . . 1 X 25. . . .TAKJUB. . . . .
SEDANG DIBANGUN 2 Unit Rumah Jl.Cengger Ayam Dlm T.70 + T.50 H0341-7728399 431390
J.RMH LT.84 BngnFull Jl.Subali 5 Blok 13E/7 Sawojajar2081615717606/2872760 GRIYA TITANT68/120m2 NewMnmalis TghKota F.Design300Ng9050606/081804572727 431398
RMH Cck U/Ush SHM Stgs Jl.Ry MT Haryono28 ±330m2 2,5Lt 476743/088803253958
J.CPT RMH PRM Bumi Palapa LT113/LB45 SHM Dkt Skrn-Hatta MURAH 195Jt08123355622 431423
JUAL RMHJl.TamanSulfat XIV/16 LT135 SHM 4KT2KM FasLkp0817532942/0817538624 431427
J CPT Rmh Historic Jl.KH.A.Dahlan 33 cck u/Ush Lt1235Lb1000081937716056/0811367030 431463
RY LA.Sucipto422(BlmbingTmr)Cck u/Ush Lt73m 2KT SHM 225JtNg9441566/7711019 431465
2Lt 4KT2KM Lt110m SHM SiapHuni Jl.BrbdrAgungTmrINo3 350JtNg7558722/9441566
D
431319
RAY WHITE MLG KOTA335588 / 081252 17173 ADI Permata Jingga 3KT,1KM 20JtNego 432190
TANAH DIJUAL J.TNH KAVLs135-180m2 DktGrahaDewata Gan dengPrmUnibraw 225Rb/m0813347 13653 429603
677m2SHM Jl.Santoso Sbl OMAVIEW 300rb/m BsBeli 1/2 LsgPmlTP9153133-9153199 429613
TNH 3 KAV.@ 90m2 Rp.30JT Madyopuro Mobil Masuk LsgPmlk0341-9153133/9153199 429615
TNH POJOKDanau Kurinci-Sulfat Ls600m2,SHM @1,5Jt/m Cck U/Ruko0341-7790700 429649
J.TNH KAV SHM 7x14 Sisa3Kav Lok.Wisnu wardhana Sawojajar7381434/08155515965 430033
JUAL.CPT TANAH SHM TP 850/m/Nego 1.462 m2(55x22) SHM Hub0811.313.548 No SMS 430044
TNH KAV AJB 108m2TmrKnddes Sgsri Mbl Msk UM5JtAng375x36081334899879/ 8800559 430062
JUAL SAWAH Ls:2Ha Tepi Jalan SHM BU Cpt Dpt 850Jt Saja Hub081333912209 430634
J TNHSHM Ls1890m Ds.Kepuharjo,Kec.KrPloso 50m dr JlnRaya KrLo-KrPloso Peminat 0888 1661653
431467
430642
LB54LT177 3KT Carport Plafon 4m 10mnt dr SukarnoHatta 298Jt081252091808
JUAL TNH KAVLING 3 Unit Ls±150m2 SHM Lok.Dkt PsrDinoyo 5433800/08123323800
431473
430688
JRMH SiapHuni B3-E26 Swjjr1 Lb70/84m2 2Lt/5Kmr/Kramik/SHM 160Jt0341-719151
JUAL TANAH KAVLING Siap Bangun SHM Ls.300 Harga Nego H:0341-9269418 431355
431475
J RMH Mwh di Araya Lt540Lb600 0888 5876661/08970402323 www.depotproperty. com 431489
CPT! Bendungan Bening 18 SHM 7KT Strgs Dkt ITN/Unbraw/Matos081233520888 TP 431493
JUAL CPT Rmh Lb/Lt:75/127 Jl.Ciwulan 55 Hrg145JtNego AJB Serius0341-418658 431998
J RMH Cpt SiapHuni Jl.Ciamis 10 Lt254 Lb172 SHM 200m Dr Matos081331717508 432018
RMH ARAYA PuriPalma III/3 LT/LB 180/116 4KT4KM Grs450Jt7011388/08123380297 432178
Perum Puskopad 1.20 Tp36,Lt91m2 Hrg85Jt Ng081233707273 Lks Dkt Trmnl Gdng 432265
Jual Rmh Bukit Cmr Tidar F3-14 Mlg 4kt 2km 165jt Ng 08123359226 432341
MUTIARA RESIDEN T36/84 Hrg 100Jtan Lok.SUKUN KOTA MINIMALIS Bns Galvalum, SHM Subsidi Bunga,Disc Khusus HnyaDiBln Sept6347535/9694688
J.TNH RAYA D.BRATAN H2 A52LT.10x17 SHM Cck U/Ush/Kntr Strgs9052888 CPT BU 431384
J.TNH TelukGrajakanBlk Indomart 7x17 SHM CckInvst&Hunian7755073/0817331967 431431
TNH Tepi Jln Nkojajar-Bromo Cck u/Hotel View Bgs L600m2081937716056/0811367030 431461
Ls2054m SHM Lok Elite PrmTamanIjen BlokC(Trip) 1,8Jt/mNg0811369799/7711019 431469
J TNH Pekarangan SHM Lok TepiJln Uk32 x22,5,5m=720m2 diDesaWonosari Gn.Kawi Cck u/Villa/Penginapan ±200m dr PsrWnsari±400m dr Pesanggrahan Gn.kawi0341-558887/ 2819989 431996
DJL TNH 7x14m2 Bumi Asri Sengkaling Thp.3 Malang Blok G-16 08165409990 TP 432131
RY BUNUT PAKIS 986m2GdgRuko Klinik& Ampeldentong 5000m2&Sewa RkCipto 081233008593 432176
J TNH SHM 167m2 Mbl Msk di Sawojajar Gg.19 325Rb/mNego5448005/08170525204
432470
432494
PERUM GRIYA LOKA PERDANA T45/105 Kebonagung 155Jtan03412888137/08123 390 193
KANTOR DIKONTRAKKAN
432483
DISEWAKAN KANTOR,Ruko WR Supratman Depan Lavalette 1Jt/Bln H:7320966 430709
LIHAT HALAMAN 18
DCR BABY SITTER PERAWAT PRT BU UTAMI 8675750-70221102-08155116568 426086
YYSN BABY SITTER. . . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . .
430256
CARI KERJA Nama Ummar Cari Kerja Pglm Sales Industri PendSmk Tinggal DiGresik77277570 432371
MALANG
BTH KRY, SPG,SALESMAN,SPV P/W SMU Hub:Ruko Griyashanta DR17 Tlp 482554
MARKETING-SALES
431416
YMH A.M Cr Sls Handal,Ins.Pnjln+U.Trans+ Gj. Pokok+Ins/Tipe Hub:Kol.Sugiono 144 A Mlg 351005-351006 430654
DIBUTUHKAN SALES SPREADING Kend. Sendiri L/P Fas:Uang Makan,GajiPokok, Bensin, Sewa Kendaraan Lam: Jl.Moch Yamin 10C Malang MAJU JAYA 431425
SEKRETARIS Dbthkan Sgr Sekretariat Latar Blkng Akuntansi Lmrn Ke Jl.Ungaran 20 Mlg 432286
RAGAM LOWONGAN BTH 20WNTCntk/Mnrk 18-35Th U/Kafe DiSingapore Gj15Jt/BlnGRATIS081990882119 429470
KRJ PARUH WKTU Usia Min.18Th 5-10Jt/Bln SMS Nama&Kota Domisili085755687779 429581
DICARI Tukang/Juru Masak.Lamaran Dikirim ke Jl.Letjen S.Parman 24 Malang 429636
SPESIALIS TKW TUNGGU RUMAH PJKTIResmiDisnakerPglmn20ThBth600TKW(T WN,HKG,SPORE,MLY)Pmula/ExSmuaGajiFull(5,5Jt)BsMlihMajikn(JagaAnak,OrgTua,Bers ih2/Masak)ProseGratisTnpPKL,TggRmh(TtpKumpulKluarga)MajiknInterviewMelalui HPnya TKW1blnTrbng(200MajiknMintaTKW TrbangAbisLebaran)DptUsaku3Jt+TV21”DaftarSelasa&JumatBonusSepedaMotor0341701-2009,081-252-99909
Adm,Acc,Kasir,SPG,D-Graf,EDP,HRD,Teknik. Bw/Krm PT.Prestindo Ramayana Lt3 7796899 431438
BTH Kryn/ti Spv.LE PT MetronetMediaNusantara Jl.Simp SulfatSelatan 2400422 431449
DICARI Pegawai Wanita Pabrik Ice Cream,Pendidikan&Usia Tdk Masalah.Lam Dikirim ke Arief Margono 21(Depan Gereja SAAT) Malang,Tdk Menerima Telpon 431459
BTH ANALIS Pglm Krm:Kop.ArtaUnggulMakmur Jl.PuncakBorobudur Kav3 Mlg482568 431471
Bth Sgr Pria U/Krja Playaran Gaji/Bln + Tnjangn Usia18-35Th 085855985453 431538
CrSuplyer spanduk bndera dll(bks/sisa)bhn kain 0341-8133429/085646493061 431542
Dcr.STYLIST/TUKANG CUKUR Berpengalaman Usia Muda 552458/08123239623 No SMS 432188
Hanya Dgn Modal 600rb Dpt Pasif Incame Tiap Bulan 03414441400 432206
430070
** T E R B A T A S ! ! !** BTH U/Posisi:Staf Administrasi,Staff Gudang, Receptionis PnmplnMnarik&Staf Manajemen MinSMU P/W,Max26Th PglmnTdkDiutmkn LamLkp:Jl.Ranugrati No.27 Swjjr Mlg(Dpn BPR GunungRinggit)368218 LgsgIntrv
LOWONGAN ISTANA DIENG RAYA . . . . . . . . . . . 1X25 . . . . . . . .
430107
SERABUTAN,Ajar,Didik,Rawat Anak 6Th YatimPiatu 600rb Tdr Dlm:Jl.Kedawung 12 430138
432314
CR TUKANG BUBUT&SOPIR SERABUTAN Luar Kota Usia 27Th Kendaraan Sendiri Hub:031-81016091
430678
RUMAH 3Kt 2Km FasLkp Jl.Pandaan Arum D/5 Hub:031-8702789/08123235343 TP
432399
TH CPTSopir Pglmn Pria SIM B1 Max45Th Mau Luar Kota LamaranKe Ngagel Jaya Tengah 5 Bpk.Ricky
432316
422472
cari baby sitter. . . . . . . . . . . . .1 x 25. . . .takjub. ...
LOW EDV CIPTA BANGSA . . .. . . . . . . . .. . . 1X25 . . . . . . .
432320
LOWONGAN PABRIK . . . . . . . . . . . .. . . 1X25 . . . . . .. . . .
432332
SophieMartin(Tas Sepatu)Cari Member.Keunt 40% Gratis Tas;Denni081553113116 432335
BANK ASING Cari Operator Lulus SMA 10 P/W Hub:Pak Denni081 333 8998 09 432336
DICARI PENJAGA TOKO Lulusan SMP-SMA Langsung Dtg Ke:Urip Sumoharjo 73 432321
D J
IBUTUHKAN Segera Part Timer Krj 35Jam/Hr Income 5-10Jt/Bln.Hub : idawati 70183950 (Pk.10-16)
430280 422520
BINGUNG CARI KERJA . . .? . . . . . . . . . . . . . . 1 X 25 . . .
432338
DCR GURU Les Privat TK-SMA 70866341 / 91595449 No.Sms 432398
DCR KARYAWAN Wanita WNI Dpt Mengerjakan Neraca & Komputer U/Sby Barat Lam:Taman Darmo Permai Selatan IV/1 Sby
B.NIAGA CrTlmarktg K.Krdit Wnt Min SMP GP750Rb Jl.La Sucipto 141a(6361353)
432026
431814
432182
432462
432322
DCRI KRYWN/TI Toko Minim SLTP Max.25Th 0341-579495 Atau 08976429917(TdkSMS) 432468
BTH SATPAM Pengalaman Min 170 Berat Ideal Tdk Kacamata Siap Long Shift Lamaran Ke PO BOX 2020 ML 65101 432473
431070
APOTEKER WANITA Max.28Th Lamaran & CV Kirim Ke: Patuhan 16 Malang
BTH KRYTI SMA Counter HP “DM Phone” Jl.D.Toba G1E19,Swjjr.Lmr Skrg LgsKerja 432498
431339 423422
MARANATHA BABY SITTER. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 1X25. .
432400
KRJ dr RMHPghslnTmbhnU/Ibu RT,Mhsw,Pnsiun 1-3Jt SMSNama&Dmsli087859256777
PRT:Hkg,Twn,Spo,Mly SjkTh2000 Kami12nya Pelopor&Ahli Prss,Tgg diRmh&DptU. SakuS/D 2Jt, Mkn Siap/Byk PsnAti2Anda BsTertipu ygTrbkti HnyaDsni,1-2bl Trbng,Dijamin0341404721 /9060036/08170507093/0818381130 SMS 430692
432413
432030
DCR MAHASISWAutk BiayaKul Sndiri. SPV Inc200Rb/Mgg SMS08563568525 DataDiri
431349
RUMAH BARU LUX MINIMALIS 2Lnt Daerah Araya Ls200m20341-7011717/08125292088
430674
432343
DCR “MEKANIK Sepeda Motor” Pengalaman Mesin/Elektro (031)71223535/61055462
DICARI Sopir Siap Bekerja keras tidur dalam, berminat Jl.Mangga 4/117 Pci
431982
DIKONTR RUMAH U.Kantor/Usaha Lt/LB 765/ 330m2 Jl.Bondowoso 20 MLG0811364140
CariPembantu R.Tangga Wnt Masak,Jujur, Tidur Dlm Ktp,Tdk Gemuk LgsKrj72720055
ROUP BAND Baru Cari Personel Lkp: Pria/Wnt Usia 25-35Th,Penampilan Menarik,Modis,Ganteng,Cantik Kirim CV+Foto Via Pos Ke:Puri Taman Asri Blok AA3 Sby 60233,Plg Lmbt 2 Mgg Up:Manager Fashion Band,FB:Nanda_Romeo
PT.RAJAWALI CITRA MANDIRI Bth Krywn/Ti U/Pss:ADM,Sekretaris,Accounting,Gdg,Pemas aran,Owner Syrt:Pria/Wanita Max.25Th Penamp. Mnrk,Sehat,Tdk Kul/Krj Pelamar Dari Luar Kota Ada Mess Lmrn Tutup:1Mggu Stlh Iklan Terbit Lmr Ke:Jl.Ngagel Jaya Selatan 75 Sby Pk10.00-15.00
BTHKN SGR SPG,Kasir Max24Th&Supervisor(S1)Lam:Tmn PondokJati Blok E-1 Tmn Sda PT.PanduPratama
431341
RIVERSIDE E336JUAL MURAH 3KT,R.Tamu,R. Klrg BsTT INOVA/Carnival081334499889
432354
432396 431895
430674
RMH LUXCenggerAyamDlm III 3KT,2KMDlm +Luar Grsi+Carpot 13Jt/ThMin2Th5447818
Dicari Guru Inggris Unt Kursus. Kirim Cv, Jl.Basuki Rachmat 5, Gresik 61114
DCR SOPIR Bs Serabutan Max.30Th Jl.Kalianak 55 PQ 81111192
431176
431337
JUAL RUMAH KEDAWUNG Gg10A/18A Lowokwaru LT100 LB88 SHM,3KT 125JtNgo 2802565
430481
EPANG VISA MAGANG Cwox/Cwex Max.36Th Di Resto Biaya 8Jt Terbatas Minat 081932142909/83902617
430945
BI GROUP Authorized Agency Of SCB, OCBC,Bukopin Mmbthkn RTO(HRD). Anda Brmnt Sgr Bw CV Ke Grand Sungkono2 Jl.Dukuh KpngBrt I/D-15.Up:Aris
430834
CR TEKNISI MEKANIK Mobil Yg Bisa Scenner,Engine&Under Stel H:081330303838/031-70173838
DICARI Beberapa Tnga Wanita Yg Bs Komp, ADM Min SMA Lam Jl.Dupak 1823572715
D L C D
432306
G 431622
431114
NGIN JADI MODEL,Iklan,TV,Sinetron? Wujudkan Impianmu!L/P 4-30Th Dftrkn Ke Jl.Semolowaru Utara 1/4(0315930361)Sby
432285
BUDI UTAMA MOTOR HONDA. . . . . . . . . .1 X 25. . .TAKJUB. . . ..
ICARI Beberapa Tukang Jahit Baju/ Celana utk konveksi bisa dibawa pulang Hub: 71234512
I
BTH ADM WNT Max25 Sngle Bs Comp Tl.Kumai Brt 52 Lt4 Tg.Perak Sby70791870
431233
430734
430674
RMH LUXCenggerAyamDlm III 3KT,2KMDlm+ Luar Grsi+Carpot 13Jt/ThMin2Th5447818
431406
432513
431217
431231
431197
PERUM JOYOGRAND K/133 T.36 Fas Lngkp Renovasi SHM H:081249547825 / 8489526
CKP Dg DP25JtDptkn Rmh BrMinimalis Lok. TghKota MLG SHM8168178/088803336770
RUMAH DIJUAL
DBTHKN KRYWN/Ti GjPkok Lam GriyaKebraonSltn FA-35Sby,TmnPinangIndh H2/14 SDA
431280
TAF PROD,SOPIR,ADM,PPIC,Kurir, STM, Srbt 8666854 Mangga IE/231 PCI www.binaciptamandiri.com
D
425314
DIBUTUHKAN SEGERA. . . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB.. . . .
RSH USA Bid.Nutrisi Cr. Konsultan&SPV Pnddkn&Pglmn Tdk Diutamakan 77162288/72534343
RSHN JASA Exp Cr Ops/Adm Berpglman Di Exp Min 2Th Data Base Krm:Penjaringan Asri XV PS1B50
430640
RMH LUXCenggerAyamDlm III 3KT,2KMDlm +Luar Grsi+Carpot 15Jt/ThMin2Th5447818
431402
MALANG
D
429579
DIKONTRAKKAN RMH 4KT+2Kcl 2KM 2Lt Jl.Titan IBB/8 Mlg 10Jt/Th0341-5420518
430690
431396
STAND DIJUAL
432464
430932
TKW PINTAR PASTI. . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . . .
LOWONGAN HANYA 1 MINGGU. . . . . . . . . . .1 X 25. . .TAKJUB. . . ..
DICARI TELEMARKETING BROKER&FINANCIAL CONSULTANT,Gaji+Komisi+Bonus Max30 Th Pengalaman Marketing+Good Looking Interview Langsung diMenara Mandiri Tunjungan Plaza 2 Lantai 7 Up.Riza
432202
PT.ARTGLASS BUTUH. . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . . .
D
430630
BTH CPT 2Sales MinSMU 21-23Th All Opr Sby081230390183 Jember081358894986
432058
431604
430669
431149
PT. CS UTAMA . . . . . . . . . . . . . . . . . 1 X 25. ........
432201
430627
ICARI MEKANIK Modifikasi Jeep. Hub:Temurejo 65 (Daerah Kenjeran) 3893190 / 71719494
432089
Ada Cari Prt Wanita Gaji 550 Utuh H:7007-7117
ODAL SEIPRIT Hasil Selangit.Mau? Hub:031-77607787 / 72131237
425258
FTR SKG Bs TguRmh TKW x Twn Hkg Sin Arb Mly Byk JobResmi Dpt U.saku 031.81134224/081334510109
Ada Cari Baby Sitter Bayi Gaji 1 Jt Utuh Berpengalaman H:7007-7117
430941
430329
UAL RUMAH + TOKO Bawah,Atas Kost2an Bangunan Kokoh,Raya Bronggalan 27031-77162947
432459
CALON PRAMUGARI. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .1X25. . . .
DIBUTUHKAN KARY/I UTK KTR CABANG. . . . . . . . . . . . . . 1X25. .
P
J
DIKONT RMH BARU CandiMendutUtara T55 LT115 10,5JtNg0818377476/081555666349
431388
RUMAH DIJUAL
430956
430530
ICARI TELEMARKETING Kartu Kredit, Ada GP+Komisi+Bonus Kirim Lam:Ke Kalijudan Taruna 3A/19
ELUANG KERJA/Usaha DiRumah Modal Mesin 1,53Jt(BsKredit)Hsl Ratusan Rb/ Mg Demo Sabtu Gratis031 70912572/ 0888 3021972
430561
432447
430382
ERJA PARUH WAKTU Tnp Tinggalkan Profesi Penghasilan 3-8Jt/Bln Bs Dr Rmh 71491001/77671234
425290
.MURAH STAND Di PTC Luas 20m Ful Renov Bisa Tukar Tambah Mbl/Rmh/Tnh 081357871918/72312098
RUMAH DIKONTRAKKAN
ROYAL GARDEN Regency Lt207Lb150 SHM Lux Serius08123122755/77357778 No.Sms
432474
DICARI SALES SIM C MAX.26TH KEND.SENDIRI LAMARAN DARMO HARAPAN IX/EB-2 SBY
CR SGR Pria/Wnt Single Min.SMP Utk Pramusaji RumahMakan Hub:Taman Pinang Indah D3 No.23 Sidoarjo IBTHKAN TELEMARKETING Produk Bank Gaji 700 Dtg Lsg Ke Jl.Dukuh Kupang Barat 32/8 UP.Lily
INGIN BERKARIR DI AIRLINES. . . . . . . .1 X 25. . .TAKJUB. . . . .
J
DICARI OPERATOR Mesin Cetak Ryobi 560,Mesin Potong Pengalaman3Th Max40Th Lebak Ind Utara 2B/1A
T G
430686
PAKET MERDEKA Tinggal 5unit T40/96 Hrg175Jt Kelebihan Tanah Gratis TghKota Moden Minimalis0341-9606096/9859009
SISA 2Unt RMHPuriSulfat T45/80 MnmlsDpSTM PU Simp.SulfatUtr42 195Jt7659234
CR MRKTNG(L)S1 Prtanian,Staf Keu. D3/S1 Bs komp,kend sdr Lam:Vila Tmn Gapura G1/20 Citra Raya
TH SGR SALESMAN Farmasi Siap Dtmpkn Diarea Jatim,Pny Kndr Sdr Krm Lmr:Tenggilis Tgh 1/22 Sby
D D
431187
STAND DIJUAL
430845
430962
INTERNATIONAL AGENCY. . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . . .
L.TNH HGB 15x22 Jl.Kembar Cck U/Kost2an Dpn Sekolah Ciputra 03170990203 / 0811317747
KW u/Mly,S’pore,Hkg,Taiwan Gratis Dapat Uang Saku Tinggi Berangkat Cepat 031-70673420-8537261
AJI+Lain2 Diatas 5Jt/Bln.Perush Asing (FA) P/W Max28Th,Min D3,Pnpl Mnrk & Berkomunikasi Dg Baik,Jenjang Karir Cpt Bg Yg Berprestasi CV:PO BOX 1783 SB/Email:re_ndy@yahoo.com
431607
RAGAM LOWONGAN
J
432505
Rumah DiPusat Pendidikan T60 Lokasi Dekat Pasar Dinoyo Free Design0341-5460875/ 0811361999
432259
432269
431585
DICARI SEGERA ADMINISTRASI. . . . . . . . . . . . . . . . . . 1X25
430648
RMH TP Jl.DanauBelayan Blok C3F/11 2Lt,4KT,3KM LT198 Sawojajar081330276784
** DINOYO REGENCY **
Oper Kredit Rmh GRIYA CITRA ASRI Hrg.45jt B.U hub:70270996 / 087852567369 429819
KLINIK YG SUDAH BERDIRI LAMA. . . . . . . . . . . . . . . . .1X50. .
430267
432056
431058
RUMAH BARU FINIS. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 1X25. . .
D
DIBUTUHKAN SEGERA SALESMAN(SR). . . . . . . . . . . . 1 X 25. . . .
430369
431174
J.Darmo Indah Seltn FF Renov 3KMR 2LT 6x14/Blok EE 3x16 2LT Hub:03177475807
432157
D
431620
O D
PER KONTRAK TOKO Jl.Raya Manu kan Dalam 18F/15 SEGERA BU
429409
Jual Rumah Kos-kosan 30 kamar Desa Kendangsari Gang IV/42 Sby Hub0313541039
RUMAH DIKONTRAKKAN
B D D K S D D B M
RUMAH DIKONTRAKKAN
431189
GREEN MENGANTI. . . . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . .
430817
J G
431522
432454
429605
432159
DICARI SEGERA MARKETING. . . . . . . . . . . . . . . . . . . 1X25.
.CPT Rmh Griya Benowo Indah II N-1 Pjk T55 Lt10x17 Pdam,1300W 7180067271730189-08123250672
429559
PM RESIDENCE Sedati UM12x SHM Galv Onegate Cashback 2Jt 77115131-77995285
BTH SALES P/W Min SMU pny SPD MTR Harian, Gaji, Komisi Lam: Ruko Mega Raya Blok H-29 Jl Raya Kali Rungkut
PESONA WISNUWARDHANA Ready Stock UM Bs Diangs 4x TghKota diLing Kampus & Perkantoran7772650/081334604580
JL.RAYA MULYO AGUNG RMH Kos 8Kmr & Ruko Sblh Brt UMM±500m H:081333945804
432117
STAF ACCOUNTING. . . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . . ..
432488
J RMH Mrh SHM Pgr JlRy Lt±90m2 Dkt Ktr Samsat KrPloso087859960706/7390625
430376
.TANAH 10x25 SHM Sertifikat Jl.Kedinding Lor Gg.Kamboja Milik P.Guru 3810780 - 081729513572
GBP III JUANDA UMI=5Jt SHM Mnmlis Onegate Unit Terbatas83423549-77446377
ADM-KEUANGAN
430646
432425
J J
JUAL RMH Jl.Flamboyan FFI Batu Malang,Lt 172,Lb 49,130 Jt hub08883087633
432115
SURABAYA
OPR KRDT RMH LT60m2 FullBgn PermataRegency Blok 35 No7081554067769-9749604
SURABAYA UTARA
PAKET LEBARAN THE OASIS. . . . . . . . . . . . . . 1 X 25. . . .
RMH T280m2B140m Petok D FasLkp BronoKulon Rt15/03 Sidodadi 081331551227 TP
Lw
J RMH SHM Ada Garasi Lt104m2 Jl.Pulosari III/20 Blimbing Hub085755168931
DIKONT Stand Kutisari Selatan Cocok utk Usaha strategis 031.70410322
430819
TAKTIS
432484
RUMAH Oma Indah Menganti B5/30, 79m2 Pjk Siap Huni 100Jt 085232129522 TP
TANAH DIJUAL
TANAH DIJUAL
Karang Asem II/1 Hub:71883311
430644
IKONT RMH BARU Siap Huni T54/135,Min 2Th diPerum P.Maritim Indah Kebraon. 70573348-70046518
432515
KOST PUTRI BERSIH TENANG
J RMH SHM T45/85 Jl.Simp.Sulfat Utr Prm Sonokembang No.12 Kav80341-7582227
432327
431235
430598
TAMAN PUSPA SARI. . . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . .
STAND PASAR TRADISIONAL. .. . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . .
DIJUAL Cpt Perum Bumi Tengger Kandangan 7/59 Ls 6x12 Full Bngnn085230667599
BTH CPT ADM/RECEPT/Accounting/HRD/SPV Bag.Umum&Staf Gudang,Syarat :Min SMU/ SMK Max24Th Diutm Lulusan 2007-2009 Single LamLsg Ke PT.DELI EXPRESS Jl.Arjuna /Widodaren NO.14 Klojen (Bkl Ayam Bakar Wong Solo) PlgLbt Mgg0341-9200314 431367
DIST.SPAREPART Bth SALESMAN MotorSdri, InstvMnrik:POBOX 151 KodePos65101 Mlg 431369
428732
LMR SKRG KRJ STLH LEBARAN Tlh Dibuka Cbg Br Mlg&Sby.DiBthkn u/Pss: Delivery(20) Spv(10) Adm(10) AssMgr(5) Inventory(10) Mgr(3) MinSMU,Dipl&S1 Tdk Sdg Kul.BwLamLkp keNOC Group Jl.RySengkaling 240(SblhBrt PolsekDau)Mlg460204 Jm1014wib LuarKota DisediakanMess 432503
CARI KERJA
BTH Llsn SLTA U/Ddidik Sbg Tng Kesehatan JmnnPnmpatnKrj Dftar:AMANAH HUSADA Jl.Madukoro20341-321444 PlgLbt2/9/09
Aku Cwok 20thn Cri Krja D Mlg,Ad Mtor+Sim A!Bs Jga Rmh,Telp 03417676156
431410
432211
spesifikasi iklan
18 SURYA, SELASA, 1 SEPTEMBER 2009 TAKTIS Bj
barang & jasa M S
SHOOTING . . . . . . . . . . . . . . . . . 83378432. . . . . . .1X25
SURABAYA AGEN pasang iklan cukup telepon . . . . . . . .1 x 25. . . takjub. . . . .
EGA SERVICE3728368 Ahli AC-AC Kulkas M.Cuci P.Air KomporGas W. Heater DPanser TV DVD KrjTmpt Grnsi 431194
ERVICE 1JAM Datang 71482976 / 5618685 Ahli Ac Kulkas M.Cuci Dispenser Pompa Air TV Sgl Merk 431204
KERJASAMA
BARA PRINTING. . . . . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . .
PENGOBATAN
Dcr Pmodal min 25jt Bg Hasil Profit up 25%.Ush.Ternak 081233734260 No.SMS
COCOS . . . . . . . . . . . . . . . . . .1 X 25 . . . . . . . . ..
424333
CLUB 100 JUTA. . . . . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . ..
“PANGGILAN 24JAM” 031-70098754/7252 7767.AC,Kulkas,M.Cuci.Pair.Dpnser.TV,DVD,V CD,PS,Orgen.MlyD/l Kota Grs Penuh 431609
ANTAR JEMPUT 422503
PASANG IKLAN. . . . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . ...
A/J KARYAWAN/TIPagi-Siang-Malam Full Ac DIJAMIN NYAMAN 8284847-Santoso Y.a.p 429802
A
/J KARYAWAN Sby Barat (DPU,Suko Manunggal,Darmo Baru)-Rungkut 031- 72654700,081931599900
431652
P S
432075
432408
V PLUS ALL OPERATOR. . . . . . . . . . . .1 X 25. . . TAKJUB. . . . .
432393 429346
AHLI GIGI
T
RM PANGGILAN Mengawat/Behel Gigi Maju Rapi Kembali 4Bulan,Pasang Gigi Palsu 7663938-71360146 430580
AC/KULKAS
J
431196
ANTENA
A
BIRO JASA
NTENA TV FOKUS 18Chanel Rp60Rb+ Pasang Sedia PF Antena Garansi Uang Kembali 3714941/71186612 431136
FOTOCOPI/LICHTDURK SPECIAL SCAN FILM. . . . . . . . . . . . 1 X 25. . . .TAKJUB. . . . .
PT,CV,UD, SIUP, TDP,HO,TDI,API ,IUJK,JPT,Pariwisata,Tunggal Jaya 5619667/70610028
“ J G S
PELUANG USAHA MANDIRI Di Rumah Kemitraan Hub:081554121520 / 085731650460 432295
431141
431939
IUP,TDP,NPWP,UD,CV,PT,TDI,IUI,SIUJK,HO, Pasport,Kitas, Sertifikat Hub 03181007158-031-5020834 432107
W
LB BUREAU Translation,English, French, Deutch,Dutch,Japan,Business Letter 83108220 , 0856 46547107
KURSUS 426424
A
LL OPERATOR 24JAM,Bonus 5% Min.100Rb Ika Jl.Wonorejo 3/25 Blkg Sby Hub/Sms:085646053792
423439
422093
PINJAM TUNAI . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 1 X 25 . . . . .
423424
.NB p4 IBM 1.8/512/20/DVD/In/mdm/ Jl.MENUR 66 HUB: 081230444399 GARANSI
PUTRA BEBAS MAMPET . . . . . . . . . . .. . . . . . . . . . 1X25. .
BUTUH DANA 1Jt-15Jt Jmn BPKB Spd Mtr Angs.10X-36X,Demak 370 Tlp.70571637/3577122 424373
KREDIT CEPAT JAMINAN BPKB. . . . . . . . . . . . . . . . . . 1X25. .
430391
Kredit Laptop/PC-Terima Jual/Beli/TT Hub. 83753339/8795447 (24 jam) 431000
SMART SERVIS24Jam Nonstop Instal/Virus/ Jarngn/UpGrade Ditmpt Grnsi70057972
424808
CV UTAMA SEDOT WC T8496292-8437254716957035010748 Jagir Rkt Spj Sby sktr 424839
SEDOT WC JAYA. . . . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJJUB.. . . .
J D T
SUMBER REJEKI sedotWC Spj-Waru 7875368; Wiyung-Demak71989983 servis 24jam
428800
CYA TRUSST. . . . . . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . .
D
ana Cash Jaminan BPKB Mobil Proses Cpt,Aman&Mudah Hub:031-71055545 /081330892488 430906
B D D T T K
432093
ANA CASH!/T.Over Jaminan BPKB Mobil’95 Up Bunga 0,8% Aman,Mudah & Cepat H:031-72725885 432156
ANA EXPRES !!! BPKB MOBIL Bunga 0,7% Leasing Bisa Luar Kota H.03191222066
C
432429
RIK RAHASIA Tuntaskan Hutang Kartu Kredit Dg Legal&Murah!Temukn di www.solusiampuh.com 432348
432353
Lls D2 MM STIKOM’02 CrIstri ABG Mnrk,SolehahDtgLngsngJlDelima No.104WageSda 432174
431169
FOTOGRAFI CETAK HINGGA 50R. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 1X25
R
ESSELER BAJU IBU RT/M’Siswi Yg Mau Menjual Bj Wnt Tnp Resiko Kerugian 91715000-81001000
DIJUAL HP 3 Kartu Lengkap 1,5Jt Nego 03170184817 / 085648336368
SERVICE/REPARASI SERVICE MURAH1 Jam datang 8296960 ahli TV+TV Tosh Sony Tape Vcd MCuci Pair 423315
HEWAN PIARAAN Jual Kucing Persia Med Dws 3 Ekor Hrg 2.2jt Cpt Mau Pindah. Hub : 77575710 432349
INVESTASI
I B
F
429583
423620
HYPNOTERAPY UNTUK MENANGANI Masalah2 Pada Anak & Balita H:0341-475222 429620
PERLENGKAPAN RUMAH ‘MD’Mngrjkn Pagar,Trallis,Canopy Besi/Stenlis Rllg Dor dll5034260-71429557
MENERIMA Penukaran Uang dr K.Krdt Visa/Master.C Hrp Dtg ke Brj.S.Riadi 45/1 429632
MALANG
PAKET LEBARAN/Arisan/Sumbangan-Kami Sedia Beras,Biskuit,Mie,Sari Apel,Gula,MinyakGoreng,Sirup,KacangKupas,Blinjo,Dll Hub: Raya Bandulan 155558950 HargaGrosir!!
AGEN
TRIMA PEKERJAAN Fries,Bubut Grafir,Mould, Mesin2 Kecil Dll324862/0811367678
431744
430652
430694
J Arang Batok Kelapa&Arg Kayu keras&awet cck u oven&bakso bs krm0341-7698001 431576
9330307OBRAL Mon 14”=100Rb ANTACOM /15=200/CPU P3=350/Print TV AquaGalon 20Rb 432471
PARABOLA
JUAL KURMA:Mesir,Emirat,Madinah, Ajwa, Tunisia HrgMulai 125Rb-1.850Rb/10Kg 350897/ 08179666088 TokoHajarAswad Jl.Kapt. PiereTendean 1(RM Kairo) 432006
Trma Bikin Tas Lamran, Butik,Hajatan,Nikah Dll, Hub.0341-9202100 432342
Parabola 6 Ft,Telkomvision,Yestv,Voucher2 Lgkp ,:Tk Terusjaya Sukun 7745277
AGEN PERJALANAN
432395
MANAU TRAVEL MLG-SBY-BATU PP Kijang LGX SBY 031-5054213 / MLG 0341-556465
MELAYANI Antr Jemput Sklh/Pgwai&Carteran Dlm&Luar Kota0341-9340859 Andreas
***FC TRAVEL Sby-Mlg+Batu PP*** Sby 5943853/5992835, Mlg325924/358752
ANTAR JEMPUT
429617
430119
BIRO JASA
Paket Lebaran Bali&Wisata Kartun 900rb,2024 SeptEsawisata8419051-77003421
BUKA LOKET PLN. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 1X25
M2 TRAVEL Malang-SBY-Madura PP Armda APV Arena,Xenia8608002-6369700-473765
DIJUAL TABUNG ELPIJI 12Kg+Isi Hrg 600Rb Hub 70761771 432328
ERBALIS Spesial Kulit Vitiligo/Belang Jl.Kertajaya 7-F No.28 Sby 031-5037346
IKUT MEMBER DBS Secara Gratis Mau ? Hub:088803294371
S
432350
H
432377
S D
OFA SOFA SOFA Revisi&Pesan Baru Hasil Terbaik,Terima Order Kursi Cafe Dll,H: 70128008/71155429
432162
Pengobatan Urat Sehat .Jl Dukuh Menanggal I No 10.A Janji 031 71281733
PEMBERITAHUAN Hlg BPKB Tyt Corolla L902AP an Setya Wahyuni Jl Mojo V/15-U Surabaya 427652
NGIN PUNYA Tambahan Penghasilan? Modal Hanya Rp.150.000 Produk Baru:Kadir 81521167
432213
HYPNOTHERAPY ilmiah no magic. . . . . . .1 x 25. . .takjub. . . . .
HLG STNK SUPRA-X L4257FH An:M.Wahyudi AMB BATU6/7ASby081332 855888/ 72456888
432083
431506
BANGUN BARU / RENOV. . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . .
JL Wahana Mainan Helikopter Baru Muat 8.Org Anak Jl.Kertomenaggal 9/25 71390990-081553809000 432445
430840
HANDPHONE
HLG STNK VEGA-R’05 W3897LZ An.Sunardi Manyar Sambongan 40 77445705/5051546
B
ROSUR A4 150Rb,Stiker 2Rp/Cm,Un dangan Mulai 750Rb Nota,Kalender, Buku Yasin 70175845 430591
Hilang STNK Honda Th’03 L2803SJ An.Fuad Suhaimi;Dupak Masigit 7/19
RUKO DIJUAL
432294
Hilang STNK L5413AA Suzuki FL125SD Th’08 An.H.Moch Sodeq;Gersikan 1/23
DIJUAL RUKO Sblh Watugong UNBRAW Sisa 1unit Parkir 10m7320966/081336736080
432296
430707
STNK H.C100M’95 L-2403-JV A/N Supriono Pulowonokromo Wtn 6/17B Sby
DIJUAL SEGERA 1 Unit Ruko Di Sulfat 6x12, 2Lt SHM H:8168178 / 088803336770
432364
431408
STNK L4327TZ An.Endang Sedjati Kedung Anyar 5 Tgh/1081703150654/61015582
DIJUAL RUKO LAKS.MARTADINATA LT/LB ±550/1200, 21/2 Lnt HrgNego Cocok Utk Showroom/Bank H:081.233.838.33
M A
URAH BERKWLTS11,14,18,21,28, 3499JT.Jamin Air Tangki&Sumber Sndiri. H031-8295355/0817300776 431264
IRSHIMA AHLI Psg Depo AirMinum IsiUlg,RO,AMDK Pglmn Psg PbrkBsr 8953318/70684299/081331816279
431418
SEDOT WC
SofwareKmptr U/Kasir Keuangan Download www.armadilloaccounting.com 9925605
SUMBER HIDUP SEDOT WC/TINJA HUB (0321)-324494-324495 MOJOKERTO
432207
424765
properti
Pr
432290
INTERNET/WARNET 432060
TAKTIS
Hilang STNK Honda Th’04 L3563BV An.Wiwin Soekarni;Simolawang Baru 43
MOJOKERTO
432405
PERCETAKAN
432105
429330
Jual Beli Hp Baru & Second Kami Datang Harga Ok 0341-9991111
432266
KEHILANGAN BPKB H.Prima90 (L-4828-SW) AnYusuk Wibisono,Ry Wisma Pagesangan43
432253
RUPA-RUPA DICARI BID PERTANIAN. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 1X25. .
MICHAEL SALON . . . . . . . . . . . . . . . . . . 1 X 25. . . . . .
431715
STNK HndCity SX8’00 L1609FA An.DediTirtaPrawitaAtmadja;KertajayaIndTmr 17/37
KEDIRI
SALON/BRIDAL
J
.RMH T.27 40Jt Nego Taman Candi Loka Sda SHM Renov Siap Huni H:085750 615917 / 91170891
TANAH DIJUAL
432299
J.RMH T.36 Hrg 80Jt Nego Griya Kebon Agung Sukodono Hub:081803011157 432280
D
KEDIRI JUAL TANAH KAVLING. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .1X25. .
JL KEBUN JATI SHM 12.495 m2 isi 1000 pohon lingkar 50-80 cm,tlp/sms 081234 83189 432099
JOMBANG
J.RMH Bumi Suko Indah AA-30 Type.36 Renovasi Siap Huni Hub:031-70310120
TOKO DIJUAL
432448
SEWA/JUAL TOKO 650/20 Per Th Jl.Raya Ceweng 13 Diwek Jombang H:081357428631
JUAL RUMAH Bumi Mentari Sejahtera AM-30 Uk:10x10 Renovasi Hub:031-70310120 432450
RUKO DIKONTRAKKAN DIKONTRAKAN RUKO 2Lt Jl.Candi Penataran 38C Listrik 1300 Uk3x10 PDAM412432 431376
431444
431309
SIDOARJO
AQUAFRESH. . . . . . . . . . . . . . 08155125185. . . . . . . . .1X25
431739
RUMAH DIKONTRAKKAN
LUMAJANG
OPER KONT Counter+Wartel+Foto Kopi Lok Pst Kota Sda Hub:P.Agus08121735940 431667
TEMPAT USAHA LAIN DSEWAKN TmptUsh DktPsrBlimbing Uk3x10 AdaKM,Cck u/Koprsi9027999/0818382477
AGEN PROPERTI
J
L 2 RMH,Tmn Pinang M5/1Sda 36/190, H=99Jt&Psn Skr Gading 2 DD2 Skrdngan Sda 36/84,H=69Jt08883277136 432301
RUMAH DIJUAL “BELLAVISTA RESIDENCE”. . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . .
U
J
.RMH 565m2 Jl.Argopuro 19 Lumajang Fasilitas Lengkap 5Kt 3Km Paviliun 08113527695 431207
430374
BATU
J.TNH SAWAHLs500RU Ds Sambirejo KecGampengrejo 600Rbper(RU)Ng083835135504 432196
TNH+BGNANSrg Brg Lt135m Lb54m 110Jt Ng Di Kraksaan Probolinggo 08585035 4445 / 085856933969 431228
VILLA
GRESIK
RUMAH/TNH DIJUAL
J
RUMAH DIJUAL
428525
NIT Trbatas RUKO 5X6 (2Lt)&TOKO /KIOS 4X5 Ltk STRATEGIS dkt PASAR & PERTOKOAN Jl.Raya Gringging Grogol KEDIRI.Chash/Kredit.INFO Hub08133166 2020 / 08819381079
PROBOLINGGO
431986
424787
431571
LANTAI KAYU Asli Sungkay 270rb,Bangkirai 320rb,Merbau 360rb,Terpsg/m27684147/ 081 75409919
ARSITEK
432418
d W-4072-XB An:Suwito Da Perumdam BA-99 Rt22/7 Barengkrajan Krian
430589
Mdl10-30jtNIKEI HslRtsan Rb-Jtan bsdiambl tphr Bktkn71097345,081803222388
431504
431856
ISNIS PULSA Cukup 25 Rb Rupiah Menguntungkan Hub081331811228 / 087853032228 www.eddpulsa.com
HALIM SERVIS 5673655 1 JAM DATANG AHLI TV Sgl Merk Kerja ditempat Garansi
RUMAH KAYU,Musholla,Kapel2x2m JatiUkir Atap Sirap Merbau14Jt Gazebo9Jt7684147/ 08175409919
432289
JUAL KAYU/TELENAN BUAT POTONG DAGING TEBAL 10CM 03178287809-0818395609
MBAK ERNA 031-91008589 Pakar Therapy Pengobatan Atasi Diabed,ED,Asam Urat
432165
EPATU KULIT? Design Suka-suka?? Hub:STUDIO SEPATU,Jl.Kedung Anyar 7/18 Sby031-5340780
PERLENGKAPAN RUMAH
DIJUAL SOFA,LEMARI, Meja Kasir,Bufet Hub:081331351899(Mau Pindahan)
431750
LINDA THERAPY Kebugaran Ang Relaxasi Call 081332335288
PENJERNIH AIR 424524
432452
429575
MENGHILANGKAN TATTO 100% PERFECT Tatto Lama, Baru Dll Hub:0341-7016112
432466
432087
429654
B
432389
SABUT BAMBU BAHAN Untuk Kertas ± 50ton H7777175 / 351261 / 081.333.7474.92
432246
J.KAOS Silmi,Sik Grosir/Eceran Ry Ketintang Seltn 7 8283266 / 081211611938
432392
LACKBERRY NEW DIJAMIN ASLI CANADA UNLOCK Storm 9500(3,6) Bold 9000(3,5) Javelin 8900(2,4) 8310(1,9) Jual Nokia E75(3,7) E71(2,5) M97(4,6) Iphone 3G 16GB(6,5) Pembelian 2 unit dpt VCR 100Rb Stock terbatas 081315665499
Tahitian Noni Sls Mslh Kshtan 7745277 http://bisniskemandirian.blogspot.com
431851
ISIOTERAPI Delivery DtgKrmh Anda/ Pasien Dg/TnpAlat Elektromedis Dokter/ Fisiotx BsSewa Alat77100069
432326
429654
HANDPHONE
Acesoris Operasi Kecil Tidak Terasa Hub:Ngagel Kebonsari I/14 5044331
432066
432370
431818
432376
PENGOBATAN
RUPA-RUPA
430273
431071
HILANG STNK MOTOR L-6713-BU Honda GL MAX An Josephien H:031-77367192 R
Hlg STNK Yamaha Fiz Nopol N-5493CL an Henry Indra Hub 031-70172396
430672
432313
423481
BINTANG TEKHNIK. . . . . . . . . . . . . . . ... . . . . . . 1X25. .
PAKAIAN/SEPATU
431691
430277
V.NASA Rancang,Renov,Gambar Ru mah/ Ruko/Gudang RAB 0812308 20096 / 083854996060
430095
PEMBERITAHUAN
432407
432205
**** AHLI KHITAN ****
HILANG STNK Honda Grand’93 L-2392-BI A/N.M.Syifa Nginden 3D/15
HANA Matang Semohe Putih Mulus 37 Tondano Blaster Agresif Ramah03170201484
432432
430095
LBB MITRA GENIUS Terima Privat Guru Datang SD(20Rb),SMP(25Rb),SMA(30Rb)03418614976/085732242200
431579
ATAP BAJA RINGAN/GALVALUM. . . . . . . . . . . . . . . . . . 1X25
SPECIALIST CUCI RENOV. . . . . . .. . . 1 X 25. . . .TAKJUB. . . .
431245
432339
BIRO JODOH
ITRA CARI TV,PS,DVD Dll Diambil 24Jam Harga Tinggi 031-5686431 - 83176609
430095
LBB MITRA GENIUS Terima Privat Guru Datang SD(20Rb),SMP(25Rb),SMA(30Rb)03418614976/08573224230
Dompt DgSimC PeterKoesbianto,Sidosermo Indah XI/9Sby,Salahutu40Mlg AdaImbln
432204
Dibutuhkan Patung Dewa&Meja Sembahyang Utk Doa Hub.70784790/08123228879
LBB MITRA TRMA Les Privat SD,SMP,SMA/ K,Guru Dtg Jaminan Nilai Naik.MURAH.Pglmn 0341-8614976/3187100
432091
Dbthkn PatungDewa&Mj Smbhyang YgTdkDpakai Sembahyang Lg70784790/08123228879
LANGSING SEHAT. . . . . . . . . . . . . .1 X 25. . .TAKJUB. . . . .
432481
KURSUS
OTEL ORCHID 125Rb/Malam Ac TV Springbed Breakfast 5Mnt Dr Psr Atom Jl.Bongkaran 49 3550211
DCR Distri Kacang Bawang Rendah Lemak Slrh Jawa-Bali0331426080/08885264828
UAL MESINCetak HAMADA RYOBI ADASI TOKO Miller Colour Metal Dll 08121674679
GHN KARTU KRDT/KTA Sgt Brt?Ingin Disc/Bng 0% 031-70129399-77458804085697150077
431849
SHOOTING VIDEO. . . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . . .
J
432284
REDIT USAHA 100Jt-500Jt Dgn Jaminan Bunga 1,1%-1,4% Khusus Sidoarjo, Gresik,Sby031-83390529
431770
ARI/JUAL PS3=2,8 PSP=1,2 Slim=1,7 PS HD=1,6 PS Tebal=900 Tipis=800 PS1=250 70084946/71301014
ONNY HOTEL AC/TV/W.Heater Brkfst Taxi 24jam Trvl Agen Laundry Cafe Shop Strgs PstKota PrkrLuas5046432/ 5044939
BINTANG PLAFON. . . . . . . . . . . ..... .... . . . . . . . 1X25
430263
AHLI MENGATASI KENCING. . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . . .
DIJL KUCING PERSIA Asli Htm,3bln,Btn, Tdk Trima SMS Hub,Hp ini0341-9191500
431976
431941
MESIN/ALAT BERAT
DJL KEYBOD Ymh Psr 640 3,3Jt,Psr 2000 5,2Jt Hub:71289889 / 91792695
TH DANA??? Jaminan BPKB Mobil/Sertifikat Proses Cpt&Aman Hub:8329 8886/8793062 Bs SMS jam krj
ERTINGGI Cr TV,PS1+2,Handycam,Camera,Frezer,L.Es,M.Cuci,Ac Dll Borongan OK!5025407
431198
J CPT ETALASE Stainless Uk2,5x70 Barang Baru+Rombong Stainless08819349253
431380
HEWAN PIARAAN
432403
432067
430451
VIDEO
ELATI CATERINGT.5027154 Ran tang /RT/Ktr Trm NasiKuning Kotak /Tumpeng Smbl GorengKring Tempe
MUSIK
KARTU KREDIT GRATIS IURAN TAHUNAN FC KTP+K.KREDIT H:78065988/081230922281
IAN CARI:TV,TV,TV,PS1,PS2,DVD,Mesin Cuci Dll Baik/Rusak 24Jam 03177589006 - 08813233136
C M
BUTUH TUNAI. . . . . . . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . .
430205
430338
P S H
430021
431248
DESAIN INTERIOR/EXTERIOR. . . . . . . . .1 X 25. . .TAKJUB. . . . .
432428
431270
431626
ARSITEK
423860
ALI TOUR HrgHemat Tgl19-22Sept 375Rb Mkn5x Htl 1Kmr 2 Org 9WstLily031-60975729/087851254858
430621
BUTUH DANA CEPAT. . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . . .
AJA MAMPET Atasi Saluran Air Dll Yg Tersumbat Tnp Bongkar&Tnp Bhn Kimia Garasi 5927100-70971181
432427
432412
KOMPUTER
426165
CV. 3 DIMENSI . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 1 X 25 . . . .
ICKET PSWT(Lebaran)Mrh Sby-Jkt 90Rb, Sby-Dpnsr 60Rb Msh Bnyk Lg5042180 /70665593-94(Sahabat Travel)
430520
.AKLIRIK 2mm Htm Pekat&Transparan Hrg Miring Partai Besar Hub:70220866 / 08123018402
432356
Surya JayaSedot WC Rungkut.Waru 8686405. Kertajaya.Kenjeran 71279025 Buka 24 Jam
R
T B
426657
425735
BRAL PS 2(800)PSHD(1,7)PSP(1,4)Terima Service/TT 5016304 / 70907369
OGI”Cari TV,LCD 14-60 PS,DVD,kulkas dll Rsk/ nrmal DibeliHrgTinggi 77184671
432422
430950
IJUAL Sepatu Dan Sandal Model Terbaru Dengan Harga Obral 03170823322
BANK BTH PINJAMAN DANA?Dg Jaminan/Tdk? EPENDA KNSLTN KEUANGAN088833 69699 /9258889
432199
ELI JUAL EMAS,PERAK,Berlian,Brni Tinggi.Trm Sepuh,Gadai.Bs Dtg Toko Emas ”TEGUH JAYA”83199000
LSAN PETRA Trm Les Privat Inggris s/d SMP Conversation u/wil Sbt Tmr.Hub: 71542020-081330202025
427322
432307
430434
MEMBUNUH KANKER. . . . . . . . . . . . .1 X 25. . .TAKJUB. . . . . ..
431984
ARI LAPTOP,PSP,PS Hardis Harga Tertinggi Hub:77288516-71692880
UAL/CARI PS1/2/3/XBOX 360/TV & Lain2 HARGA TINGGI Hub: 081330739097, 71575219
429658
Kentang
432270
ELEKTRONIK DICARI
432200
ATERING TRISNO Manukan Lor II A/12 SBY 031-7418644/7415240 Juga Me nyewakan Alat2 Catering
431118
Paket Lebaran Bali&Wisata Kartun 900rb,2024SeptEsawisata 8419051-77003421
IJUAL BENGKEL Spd Mtr+Isi&Alat2 Bisa TT Mobil 71112135 / 081230162226
ROBEST SKLH Peny.Radio,Presenter TV,MC,Public Speak Ngagel Jaya 38 5014591 / 72367500
M
431844
C O
431957
431628
VIDEO SONY VHS 2Bj(800Rb)FaxPanasonic FT901(400Rb)RktMpnTgh 6-CE32,8721346 KREDIT MURAH L.Es AC TV Meubel Dll 5044278 / 03171944660 Cr Sales ko 10%
P L
IRA WISATA Bali Tour Mrh 25-28 Sept 3X Mkn/Hr 480Rb Tmp Trbts 8707994/71294151/081553019442
TRM Simpan Pinjam/Gadai Perhiasan Emas Bunga Murah harga tinggi031-5320804
RUPA-RUPA ELEKTRONIK
431260
D D B J
AU BUKAStudio Foto !Les Privat Foto Mulai Dasar+Konsultasi Studio Foto H:081703375155
430265
425285
432308
BAHAN BANGUNAN 430253
426451
432352
S2(1JT)HD(1,8)PS1(375) Dicari PS Kondisi Baik/Rusak. Hub:8416699-9124888070083483
429344
LANGSING BERGARANSI. . . . . . . . . . .1 X 25. . .TAKJUB. . . . . .
431971
CITRA CATERING. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .1X25
424664
PT LANCAR SEDOT WC/TINJA HUB 89218748964978 Sidoarjo
.P3 LKP+MON 700Rb,P4+Mon 1,3Jt Bns Keyboard Mouse Spkr+Stavolt7248041077872338-081231363659
431191
U OPR FRNCHSE Krsus&Bmbel Dr TKDws Mltimdia,Krklum Sngapura&Lkal Prspek 081316297227-081806591030
C
432079
NTENA TV+Pasang+Indovision+ Parabola Hub:031-71680730 / 0318555806 / 087851384074
431123
MAKANAN-MINUMAN
J.Pntm2=450 P3=750 P4=1,4Jt Mon14”=150 15”=250 17”=300 0315310437-70418967
430444
430393
REND PULSA Teknisi HP merakit computer&edit foto 300-1jt Jl.Kembang Kuning 91 0315613551-70784704
Privat Tk-Sma&Umum Smua Pljrn. Gr Dtg 03171730087/085648758616 Trm Lmrn Gr
422290
O A P
K T B M
URSUS PENDINGIN/Dinamo “Natasya Collega” Jl.Raya Semampir 26 Semolo waru031-72475547
422260
BRAL BARU Stock Byk TV Sanyo 29” Flat(1350)21”Flat(750)14”(450)L.Es LG1PT(900)M.Cuci LG2LB7KG(900) 5023828
427412
NUTRISI UNTUK STAMINA. . . . . . . . . .1 X 25. . .TAKJUB. . . . . ..
AHMEZONE SERVER Pulsa Elektrik Mengajak Anda Utk Menjadi MASTER DEALER di Daerah Anda H0341-4429206 429595
ENGINAPAN LINDA AC Rp.50Rb Untuk Umum Jl.Embong Malang 75D (Sebelah Bank Ekonomi) 5313745
422780
KARTU TELEPON
GOLDEN SWALLOW” Jual Sarang Walet Merah Siap Export Hub:081333719224
HOTEL/PENGINAPAN
KURSUS Kncntikn Rbt/Klt/Spa 250Rb Prum Gunungsari Ind MM297669000/70988684
KOMPUTER
432434
425676
MAU PASANG IKLAN. . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . . .
SOLUSI PENYEMBUHAN :. . . . . . . . . .1 X 25. . .TAKJUB. . . . . .
SOLUSI KREDIT CEPAT . . . . . . . . . . . . . . . 1 X 25 . . . . .
431285
.DESAIN SOFTWARE/Web & Instl Prog. Inventory/GL/Srvs 750Rb 78212289 / 087858911930
Jual Minyak Babi @150rb/jrg Grabyas(Lemak Goreng) 15rb/kg Hub:081329947000
428950
BANK
430579
432303
422100
431509
DIJUALMurah fotocopy Xerox-V500 bergaransi Hub : 08815039007-08883010666
BL MONITOR Mt Rsk,CPU,Trm Srvs Mntr,CPU & Jual Mntr CPU 77808352, 60215857
428556
PELANGSING BADAN PERMANEN. . . . . . . . .1 X 25....TAKJUB. . . . ...
430459
SEDOT WC MULYO. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 1X25. .
Jago Servis Kompt- Istal/Virus/Jaringan/Up Grade/Data Recover/ dll77959666
SARANG BURUNG
F
AYU THERAPY KEBUGARAN / SPA Tlp 61073000 - 83380003
PERGURUAN TINGGI SWASTA. . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . . .
432433
SEDOT WC
D T J
431723
JUAL PULSA? Modal Rp 50ribu Hub:Imanuel Cell,Kapas Baru 3/29 T.0313767827
Ahli Sumur Bor Hsl Air Melimpah Jernih Brgaransi 03178660609,081.75028945
432214
432209
DGN 90Rb,Sy Bs Dtg Untk Ion,Smoting,Facial, Lulur&Perwatan Lainnya 70147769
“
Software Kmpter U/smpnpinjam Koperasi www.armadilloaccounting.com 9925605
430388
RUPA-RUPA ANTI RAYAP . . . . .CV.INTI MITRA . . . . . . . . . . 1 X 25 .. . .
432247
ASA GENERAL Cleaning Rmh,Pengkilapan Lantai Perawatan Taman Hub:03172188677 EMINI-STNK-Mutasi-KIR-Paspor-SIM Dll Hub:031-70107966 / 81414977 / 081230 925000
432421
*
**** DITA SALON ***** SPA,LULUR DAN RELAXASI HUB: 081.703.109.837
AGEN PERJALANAN
Ekspedisi Cepat Murah Aman Via Bima Door To Door T 71916909
432081
PELANGSING SUPER. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 1X25. .
ALENDER 2010 K/NM Brosur Nota Map 5342125 Jagalan 1/26 Plastik,Dos,Tas, Stiker Label Dll
426446
EKSPEDISI/KURIR
J
K
426288
BINGUNG PILIH SUPPLIER PULSA . . . . . . . . . . . . 1 X 25. . .
432340
E
431972
430396
432208
LLDIO JUAL/Sewa Canon NP6030-IR/ Minolta EP1080-2050-3050-6000/Di 251, 351 Dll71688033/7668033
432256
JASA EKP”08885377426/60666511 Pas por, Siu/Jpt,I.Ush,IMB Ho,G.Nm,Dinkes A.Lhir/Nkhl.Neg Sim STNK DLL
Jasa Inst Listrik Service,Ps Br,Tmbh Dy, Dll Hub 72629063
429316
431184
UPERMARKET New Concept Prtma Di Indonesia Profit s/d 7,5% !Terbatas !77341984 / 081231611984
422775
432135
DIJUAL MESIN FOTO COPY WARNA. . . . . . . . . . . . . . . . 1X25
ARI JOIN Dg Leader2 Mahkota Net.Modal 50Rb Dpt Pasif Income 70Jt/Bln.Yulianto 72500075.Kristin 77655150.Robi 70213218.Tomi 72187978. Anto 77655335.Riva 83272880.Rudi 70301650. Agus 77801034.Cecil 71386963.Leni 70758701
426036
Ahli SumurBor Hsl Air Melimpah Jernih Brgaransi O31-78660609 081.75028945
426802
M
DIBUKA PENDAFTARAN. . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . .
“GARUDA PERKASA”Pengurusan PT,CV,UD, SIUP, TDP,NPWP dll H :03171210008-081 6514569
428853
AC SPLIT 1/2-5PK Mls Jg Trm Ac Bekas Kond Baik/Rsk Hub:70106755-59655715939732
FATLOSS PELANSGING BADAN. . . . . . . . . . 1 X 25. . . .TAKJUB. . . 430261
S
STEFANUS A/J C-Land-Darmokali-Ngagel & sekitarnya H.087851110997/085230015979
DUTA KARYA OFFSET. . . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . ..
422196
432109
ERVICE DITEMPAT5675053-72632436 Sgl Merk Ac Kulkas M.Cuci D.Penser P.Air W.Heater K.Gas TV Garansi
KARTU TELEPON
431185
ANTAR/JEMPUT PAKAI MOTOR JAUH/DEKAT SURABAYA-SIDOARJO Hub:081703175022
426245
ANGGILAN 24JAM 7825191477135794. Kulkas AC,P.Air,M.Cuci,Dispenser,K.LPG,TV dll 7497405
RUMAH/TNH DIJUAL
VILLA Jl.Metro98A Batu U/LbranFasLkp6Kt, K.Rnang(50 Org) 71224548/0341592910 430026
J.CPT RMH SHM Renov 6x10.5 Murah/Nego Menganti Permai C3-42 Gresik 7913957
TRETES
431661
PASURUAN 431594
RUMAH DIJUAL 430271
T J J
JUAL CEPAT RUMAH. . . . . . . . . . . .1 X 25. . . .TAKJUB. . . . .
54/112Permata Alam Permai B1-3 Jl.Giok 3 Gemurung Gdg 3Kt,List 1300W0318713168/08123163463 430514
RMH Deltasari SHM Ls150 Bangunan Asli 2Kt 2Km Hrg Di Bwh NJOP 260Jt 70098123-08123212733
431241
PERUM GRAHA PESONA Blok D1 No.7 Type.70 Kmr3 Lmrd2 Tulangan 031-91478890 432167
JRmh Griya Nirwana D5/7 CandiSda T36/90 70jtNego Bs TT 70784790/08123228879 432203
431948
AKET LEBARAN RMH Type 30/60 Tanpa UM. Angsuran=560/Bln Lokasi Bunder Gresik Hub:031-83113428
430937
431756
D
430516
NGANJUK
PER KREDIT Perum Taman Menganti MAS K-15 0818324444 / 70990777 / 81825290
TANAH DIJUAL
432409
J.TANAH SHM 1.299m2 Jl.Joyoboyo Desa Kecubung Kec.Pace Nganjuk031-60530096 432334
432456
LUAR NEGERI PENGINAPAN
TANAH DIJUAL
431511
J
J
BONDOWOSO
Ruko Jl JA Suprapto No.1 SHM 135m2,Jl JA Suparapto No.2 SHM 235m2,Jl Layur 37 SHM 300m2 Bangil HP08123310318 .VILLA View Bagus Hawa Dingin SHM Lt/Lb:403/200m2 Tepi Jalan Raya 300JtNg Hub:087859145232
TANAH DIJUAL .TNH/KBN Di Prigen Patung Kuda Pgr Jln L:8130m2 SHM 150Rb/m2 031-5018373
432113
UAL KANTOR+WORKSHOP Lt.2400m2 Sebelah Barat PT.Petrokimia Gresik 03170952676
430594
BANGUNAN Strgs Jl.Ahmad Yani 20 Sda Lt.216 Lb.432(1,3M)Hub:72403476 / 081 938 643080
J P O J
TNH Ada Bgnan 3 Rmh 1Toko Lt=3288m2 SHM H:Panglima Sudirman 91 Gresik 83131261
IJUAL Tanah pinggir jalan di desa Bunder 1Km sebelum kota,SHM 414m2 tlp/sms 08123483189 432097
P
ENGINAPAN Di S’Pore Sewa kamar Harian @LUCKY PLAZA ORCHRAD 6582281708/65-96451094 432455
C M Y K
HARIAN SURYA
PERINGKAT TENIS DUNIA (10 BESAR)
19
Putri 1. (1) Dinara Safina (Rusia) 2. (2) Serena Williams (AS) 3. (3) Venus Williams (AS) 4. (4) Elena Dementieva (Rusia) 5. (5) Jelena Jankovic (Serbia) 6. (6) Svetlana Kuznetsova (Rusia) 7. (7) Vera Zvonareva (Rusia) 8. (9) Caroline Wozniacki (Denmark) 9. (8) Victoria Azarenka (Belarus) 10.(10) Flavia Pennetta (Italia)
SURYA, SELASA, 1 SEPTEMBER 2009
9810 poin 8907 6865 6835 6620 5960 5300 4730 4612 3490
Putra 1. (1) 2. (2) 3. (3) 4. (4 5. (5) 6. (6) 7. (7) 8. (8) 9. (9) 10.(10)
PAGE 19
Roger Federer (Swiss) Andy Murray (Inggris) Rafael Nadal (Spanyol) Novak Djokovic (Serbia) Andy Roddick (AS) Juan Martin del Potro (Argentina) Jo-Wilfried Tsonga (Prancis) Nikolay Davydenko (Rusia) Gilles Simon (Prancis) Fernando Verdasco (Spanyol)
12040 poin 9610 9025 7660 5720 5325 3920 3655 3410 3220
*Tanda dalam kurung menunjukkan peringkat sebelumnya.
Bantah Fisichella ke Ferrari JAKARTA - Rumor kepindahan Giancarlo Fisichella dari tim Force India ke Ferarri langsung ditanggapi pemilik tim Force India, Vijay Mallya. Menurut Vijay, hingga kemarin belum ada pembicaraan antara pihak manapun terkait rumor tersebut. Pembalap yang baru menikmati podium dengan finis kedua di GP Belgia, Minggu (30/8) itu difavoritkan menjadi rekan setim Kimi Raikkonen sampai Felipe Massa kembali membalap. Isu semakin kencang, Ferrari akan mengadakan kontrak kerja dengan Fisichella, setelah mereka mengetahui hasil pemeriksaan terhadap Massa yang dilakukan hari ini di Miami. Meskipun demikian, Mallya mengaku tidak tahu tentang hal tersebut. Dia juga tak mau berbicara tentang langkah selanjutnya jika pembalapnya tersebut pindah ke Ferrari. “Saya tidak bisa memberikan komentar. Ferrari belum datang ke saya. Fisichella juga demikian. Manajernya juga belum datang ke saya. Semua ini masih spekulasi. Fisichella masih menjadi bagian dan paket dari tim ini. Pengalamannya telah sangat membantu para mekanik untuk mengembangkan mobil ini dan dia merupakan anggota tim yang sangat berharga,” kata Vijay. “Saya yakin, dia sangat bangga dan senang dengan performanya di Belgia, begitu juga dengan mobil yang kami berikan kepadanya.” Nama Fisichella ramai dibicarakan, ia akan mengisi tempat Massa. Sebelumnya, posisi Massa digantikan test driver Luca Badoer. Namun, performa pria berusia 38 tahun itu sangat tidak memuaskan karena gagal total di dua seri yang telah dilakoninya, yaitu di Valencia dan Belgia.■ kcm
ap
JATUH - Pembalap Yamaha, Valentino Rossi terjatuh sementara Jorge Lorenzo melaju kencang pada balapan di MotoGP Indianapolis Amerika Serikat, Senin (31/8) dini hari WIB. Buntut insiden itu Rossi gagal finis. Balapan dimenangkan Jorge Lorenzo.
Lorenzo Panaskan Persaingan Menangi MotoGP Indianapolis INDIANAPOLIS – SURYA PEMBALAP Spanyol, Jorge Lorenzo memanfaatkan kesalahan Daniel Pedrosa dan Valentino Rossi dengan memenangi GP Indianapolis, Senin (31/8) dini hari WIB.
ap
Giancarlo Fisichella (kiri) dan Jarno Trulli.
Nadal Target Juara
Kemenangan ini membuat persaingan dua pembalap Yamaha, Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo untuk menjuarai MotoGP 2009 semakin panas. Pada balapan kemarin, Lorenzo seperti tidak ada lawan, sehingga dengan mudah mencatat waktu tercepat 47 menit 13,592 detik atau unggul 9,5 detik dari peringkat kedua Alex de Angelis. Nicky Hayden ada di posisi ketiga, tertinggal 13 detik dari Lorenzo. “Di dua balapan terakhir, saya selalu berusaha menang, namun hasilnya saya malah kecelakaan. Itu yang membuat saya sedikit kecewa. Tapi hari ini (kemarin) situasinya sangat berbeda. Situasinya berubah untuk Valentino dan Dani,” kata Lorenzo pada sesi wawancara usai balapan. Ini merupakan kemenangan perdana Lorenzo sejak 17 Mei ketika dia finis tercepat di Sirkuit Bugatti Le Mans, GP Prancis. Juga menjadi kemenangan ketiga Lorenzo musim ini. Satu kemenangan lain dipetik pembalap kelahiran 4 Mei 1987 itu di seri ke-
MADRID – Datang untuk menang. Itulah tekad yang dibawa Rafael Nadal di AS Terbuka. Itu sebabnya, meski kondisinya belum fit seratus persen usai istirahat sekitar dua bulan guna memulihkan cedera tendinitis di kedua lututnya, Nadal tetap mengincar gelar juara di Grand Slam penutup ini. Petenis Spanyol yang kini menempati posisi ketiga dunia itu berjanji tampil all out. “Saya tidak takut menghadapi siapapun,” kata mantan petenis nomor satu dunia itu, kemarin. Keyakinan petenis 23 tahun itu bukan tanpa alasan. Keberhasilannya menembus perempat final Montreal Masters dan semifinal Cicinnanti Masters membuat semangatnya kian membara. “Saya tahu tantangan di AS Terbuka lebih berat. Itu sebabnya, bisa menembus perempat final apalagi semifinal sudah hasil yang sangat luar biasa. Tapi ingat, saya datang untuk merebut juara. Apalah artinya semifinal, karena setelah saya pensiun tak mungkin ada orang yang akan mengingatnya, lain jika saya meraih juara,” paparnya. ■ es
Tim Bidding PD 2022 Minta Dukungan Pemerintah JAKARTA - Tim bidding Piala Dunia (PD) 2022 Indonesia mengharapkan dukungan penuh dari pemerintah RI agar Indonesia bisa terpilih menjadi tuan rumah penyelenggaraan PD2022. Bidang Marketing tim bidding Indonesia untuk PD 2022, Syauki Suratno mengatakan, pihaknya baru saja mengikuti workshop bagi negara-negara peserta bidding di markas Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) di Kota Zurich, Swiss 24-26 Agustus lalu. “Kami datang mewakili federasi sepak bola Indonesia, sementara negara lain yang jumlahnya 11 negara termasuk Indonesia datang ke workshop bidding piala dunia dengan restu kepala negara masing-masing,” kata Syauki di Sekretariat PSSI, Senin (31/8). Dikatakan, tidak hanya restu, negara-negara yang terdiri dari Australia, Inggris, Belgia/Belanda, Korea, Jepang, Amerika Serikat, Rusia, Spanyol/Portugal, Qatar dan Meksiko masing-masing kepala negaranya sudah melakukan kontak langsung dengan Presiden FIFA Sepp Blatter agar negaranya terpilih menjadi tuan rumah PD 2022. “Sementara kita berangkat dengan modal surat dari Menko Kesra RI saja dalam workshop bidding tersebut,” tuturnya. Untuk itulah, jika ingin dinyatakan serius menjadi tuan rumah PD 2022, Indonesia ada baiknya jika mendapat dukungan dari pemerintah Republik Indonesia. “Karena seharusnya yang mencalonkan tuan rumah penyelenggara Piala Dunia itu harus pemerintah yang bersangkutan, bukan federasi sepak bolanya, seperti kita ini yang datang dengan modal keyakinan saja,” selorohnya. ■ oro
dua yakni GP Jepang. Persaingan merebut juara menjadi kian panas, karena Lorenzo yang mengantongi 187 poin kini tinggal terpaut 25 poin dari rekan satu timnya Rossi yang memimpin dengan 212 poin. Bahkan, Lorenzo kini sudah menjauh dari posisi ketiga Casey Stoner (150 poin) yang absen dalam beberapa seri terakhir. Dengan komposisi klasemen sementara seperti itu, meski balapan masih menyisakan lima seri, gelar juara nampaknya bakal kembali direbut Yamaha. Apakah itu Rossi atau Lorenzo. Kemenangan mudah Lorenzo kemarin, memang tidak lepas dari nasib baik juara dunia 250 cc pada 2006 dan 2007 itu. Ini gara-gara pemimpin klasemen sementara, Rossi gagal menyelesaikan lomba, setelah nyungsep. Sedang Pedrosa, pemilik pole position balapan juga terpeleset meski akhirnya finis di posisi 10. Pedrosa sebenarnya difavoritkan merebut juara karena mendominasi GP Indianapolis sejak sesi latihan be-
ap
JORGE LORENZO - Poinnya saat ini terpaut 25 dengan Rossi.
bas. Pedrosa tampil tercepat di latihan bebas, Jumat (28/8) yang diguyur hujan lebat. Di sesi kualifikasi, Pedrosa mencatat waktu tercepat 1 menit 40 detik. Tapi, setelah memimpin di tiga lap awal, pembalap Repsol Honda ini malah membuat kesalahan. Dia menikung terlalu rendah di tikungan 15 sehingga terkapar di rumput. “Saya terlalu ngoyo di awal balapan,” aku Pedrosa. “Apapun alasannya, saya membuat kesalahan dan kehilangan posisi depan.” Kesalahan Rossi juga sangat mengejutkan karena sepanjang musim ini, dialah pembalap paling konsisten dengan hanya dua kali finis di luar podium sampai GP Indianapolis. Juara dunia enam kali ini terpeleset di tikungan pertama lap sembilan. Ketika berusaha mengejar, dia kembali jatuh dan motornya meluncur melintas rumput. Beberapa anggota timnya langsung menutup muka begitu melihat pembalapnya melalui televisi terkapar. Rossi masih sempat berdiri dan membalap lagi sebelum akhirnya memarkir motornya di lap 12. Ini pertama kalinya Rossi gagal finis sejak di Valencia, 2007. “Saya melebar di bagian lintasan yang kotor di tikungan pertama dan kehilangan kendali bagian depan motor,” terangnya. “Saya coba terus tapi ada masalah di kopling.” ■ ap/van
HASIL GP INDIANAPOLIS, SENIN (31/8) 1. Jorge Lorenzo (Spanyol) 2. Alex de Angelis (San Marino) 3. Nicky Hayden (AS) 4. Andrea Dovizioso (Italia) 5. Colin Edwards (AS) 6. James Toseland (Inggris) 7. Loris Capirossi (Italia) 8. Mika Kallio (Finlandia) 9. Toni Elias (Spanyol) 10. Dani Pedrosa (Spanyol) 11. Chris Vermeulen (Australia) 12. Randy de Puniet (Prancis) 13. Aleix Espargaro (Spanyol) 14. Gabor Talmacsi (Hungaria)
Yamaha Honda Ducati Honda Yamaha Yamaha Suzuki Ducati Honda Honda Suzuki Honda Ducati Honda
47 menit 13,592 detik 47:23.027 47:26.539 47:27.070 47:39.846 47:46.000 47:47.992 47:48.448 47:58.597 47:58.969 47:59.070 48:05.886 48:17.144 48:28.678
KLASEMEN SEMENTARA MOTOGP 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. 11. 12. 13. 14. 15. 16. 17. 18. 19. 20.
Valentino Rossi (Italia) Jorge Lorenzo (Spanyol) Casey Stoner (Australia) Dani Pedrosa (Spanyol) Colin Edwards (AS) Andrea Dovizioso (Italia) Alex de Angelis (San Marino) Loris Capirossi (Italia) Randy de Puniet (Prancis) Marco Melandri (Italia) Chris Vermeulen (Australia) Nicky Hayden (AS) James Toseland (Inggris) Toni Elias (Spanyol) Mika Kallio (Finlandia) Niccolo Canepa (Italia) Sete Gibernau (Spanyol) Gabor Talmacsi (Hungaria) Yuki Takahashi (Jepang) Aleix Espargaro (Spanyol)
Yamaha Yamaha Ducati Honda Yamaha Honda Honda Suzuki Honda Kawasaki Suzuki Ducati Yamaha Honda Ducati Ducati Ducati Honda Honda Ducati
212 poin 187 150 141 123 120 88 86 84 79 77 73 72 70 42 32 12 10 9 3
Ambisi Dinara Safina Wujudkan Gelar Pertama Grand Slam NEW YORK – SURYA Ambisi besar diusung petenis putri nomor satu dunia, Dinara Safina saat tampil di Grand Slam penutup, AS Terbuka yang mulai digelar dini hari tadi. Ambisi Dinara itu tidak lain ingin mewujudkan mimpinya merebut gelar Grand Slam yang belum sekalipun mampu ia raih. Bahkan, petenis kelahiran Moskow, 27 April 1986 itu ingin membungkam kritik yang selama ini menyudutkannya, ia sulit meraih juara Grand Slam. Sejauh ini prestasi tertinggi Dinara di arena Grand Slam yakni tiga kali lolos ke final, Australia Terbuka 2009, Prancis Ter-
buka 2008 dan 2009. Di AS Terbuka, prestasi Dinara mentok di semifinal pada 2008 lalu. Kedatangannya ke AS kali ini sekaligus ingin mengikuti jejak kakaknya Marat Safin, meraih gelar pertama Grand Slam di tunggal putra dengan memenangi AS Terbuka. Marat meraih gelar Grand Slam pertamanya dengan menjadi juara AS Terbuka 2000. Dinara mengawali karir profesionalnya di AS Terbuka 2002 dan mendapatkan gelar Grand Slam pertamanya ketika juara ganda putri bersama Nathalie Dechy, 2007. “Saya pernah meraih ge-
lar Grand Slam disini (AS) meski itu di nomor ganda. Jadi di tunggal mengapa tidak?” kata Dinara, Senin (31/8). Sekalipun belum pernah menjuarai tunggal Grand Slam, Dinara ternyata berperingkat lebih baik dibanding Serena Williams, pemilik tiga dari empat titel Grand Slam terakhir. Serena, juara 11 kali turnamen kelas premium itu, tak pernah juara di turnamen di bawah Grand Slam sejak awal tahun. Dia menuduh sistem ranking WTA kurang adil untuk pemilik gelar Grand Slam seperti dirinya.
“Saya lebih memilih jadi nomor dua, tapi punya tiga gelar Grand Slam di tahun sebelumnya daripada menjadi nomor satu, tapi tak punya satupun,” sindir Serena. Dinara enggan menanggapi sindiran petenis AS yang tidak menutup kemungkinan akan jadi lawannya di final AS Terbuka kali ini. “Saya tidak peduli, bukan saya yang mengerjakan sistem ranking. Memangnya apa yang bisa saya perbuat? Ada daftar peringkat dan jika Anda melihatnya, saya yang jadi nomor satu,” tegas petenis bernama lengkap Dinara Mikhailovna Safina ini. Dalam dua tahun terakhir,
Dinara dua kali runner up di Prancis Terbuka dan finalis Australia Terbuka 2009. Tahun ini dia juga jadi semifinalis Wimbledon serta semifinalis AS Terbuka 2008. AS Terbuka sepertinya akan jadi tempat keberuntungan Dinara karena dia selalu mendapat hasil bagus di turnamen yang digelar di Pusat Tenis Nasiona Billie Jean King tersebut. Dia akan mengawali AS Terbuka 2009 dengan melawan Olivia Rogowska di babak pertama dan berpotensi melawan unggulan lima asal Serbia Jelena Jankovic di perempat final. Jankovic merupakan finalis AS Terbuka tahun lalu. ■ us/van
Benny Dollo Bakal Rombak Pemain Tim Nasional PSSI Izinkan Tangani Persija
surya/dok
BENDOL - Diizinkan rangkap jabatan.
JAKARTA - SURYA Kejutan bakal dibuat Pelatih Timnas Indonesia, Benny Dollo. Mantan pelatih Arema ini berencana merombak Timnas dengan menggusur sekitar 50 persen pemain. Bendol panggilan Benny Dollo akan memanggil pemain baru saat Timnas memulai latihan lagi pada 25 September nanti. Alasan utama Bendol merombak pemain, karena stamina pemain yang ada saat ini mengalami penurunan usai libur panjang kompetisi. “Kami dihadapkan pada masalah kebugaran pemain, karena libur panjang kompetisi. Karena itulah kami harus melakukan penggantian pemain
demi taktik dan strategi guna menunjang prestasi tim nasional,” kata Bendol, Senin (31/8). Bendol mengaku selama ini selalu memantau perkembangan pemain yang dipanggil masuk Pelatnas. “Jika perkembangan pemain tidak terpantau dan hasilnya tak memuaskan, tentu akan kami lakukan pemanggilan ulang terhadap pemain yang benar-benar siap secara fisik dan mental. Kita harus menyiapkan pemain yang benar-benar siap tampil penuh 90 menit,” jelasnya. Dengan lambatnya persiapan yang dilakukan klub, maka berimbas dengan fisik pemain, termasuk pemain yang dipanggil masuk Pelatnas. “Jika kondisi
pemain tidak bagus, padahal pemain itu dipanggil masuk Pelatnas tentu harus dilakukan rotasi ulang. Saya perkirakan sekitar 50 persen dari komposisi terakhir saja, yang masuk Pelatnas,” ujarnya. Dalam Pelatnas Timnas Senior mendatang, Bendol telah memanggil 22 pemain untuk masuk di Pelatnas dan direncanakan akan melakukan uji coba melawan Timnas Singapura. Sementara simpang siur terkait boleh tidaknya Bendol merangkap jabatan dengan menangani klub, akhirnya terjawab. Ini seiring menyalanya lampu hijau dari PSSI, Bendol diizinkan duduk sebagai direktur teknik Persija Jakarta. “Kami menemui kata sepakat dengan Persija,” kata Sekjen PSSI, Nugraha Besoes usai per-
temuan PSSI-Persija di kantor PSSI, Jakarta, Senin (31/8) sore. Nugraha menegaskan, kesepakatan ini adalah solusi yang terbaik untuk PSSI dan Persija. Bendol sendiri masih memiliki kontrak sebagai pelatih Timnas Senior Indonesia hingga 31 Januari dengan target Timnas Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia 2011. Timnas Indonesia memiliki empat laga lanjutan. “Tidak tertutup Benny tetap jadi pelatih Timnas hingga kontraknya habis,” urai Nugraha. Pembina Persija yang juga Sekprov DKI Jakarta, Muhayat mengaku gembira terkait hasil kesepakatan dengan PSSI soal Bendol. “Kami gembira dengan hasil pertemuan dengan Sekjen PSSI. Nantinya
C M Y K
Benny akan menunjuk tandemnya (pelatih) untuk Persija,” ujar Muhayat. Sedang Bendol menegaskan, kesepakatan ini adalah solusi terbaik buat Persija dan PSSI. Untuk peluang Indonesia di Piala Asia 2011 tetap ada dengan Pelatnas jangka pendek. Bendol menargetkan sembilan poin untuk lolos. “Kita masih ada empat sisa laga lanjutan. Saya target enam poin di partai kandang dan satu poin di dua laga away,” katanya. Disinggung siapa pelatih Persija, Bendol yang menjadi direktur teknik tidak boleh turun ke lapangan layaknya pelatih kepala ini belum menyebutkan siapa yang akan ditunjuk sebagai pelatih. “Saya belum dapat sebutkan,” tampik Bendol. ■ oro
HARIAN SURYA
PAGE 19
C M Y K
HARIAN SURYA
PAGE 20
PSM HEMAT RP 4 MILIAR
20
Sistem pembinaan yang dilakukan pengurus PSM Makassar beberapa tahun terakhir, mulai membuahkan hasil. Bahkan, PSM dalam hal merekrut pemain bisa berhemat hingga Rp 4 miliar dibanding tahun lalu. Ketua Umum PSM, Ilham Arief Sirajuddin mengatakan, biaya yang disiapkan merekrut pemain, mengalami penurunan cukup besar dibanding musim lalu. “Kita telah menjalankan program pembinaan sesuai yang diharapkan, makanya kompetisi yang akan datang, biayanya bisa ditekan dari Rp 12 miliar menjadi Rp 7-8 miliar,” kata Ilham, Minggu (30/8) malam. ■ ant
SURYA, SELASA, 1 SEPTEMBER 2009
surya/nedi putra aw
TENDANGAN BEBAS - Pemain Persema diasah melakukan tendangan bebas pada sesi latihan di Stadion Gajayana, belum lama ini.
Laris Ditantang Uji Coba MALANG - Kesiapan Persema menghadapi Liga Super Indonesia (LSI) membuat timtim bagus menantang beruji coba. Tiga tim tangguh yang ingin menjajaki kekuatan tim kebanggaan Ngalamania ini adalah Pro Duta Sleman, Persisam Putra Samarinda, dan Sriwijaya FC. Pro Duta berasal dari Divisi Utama yang dulu bernama Pro Duta Bandung, sedangkan Persisam dan Sriwijaya FC adalah peserta LSI. Informasinya, uji coba melawan Pro Duta sudah diagendakan, Rabu (9/9), Persisam, Sabtu (12/9), dan Sriwijaya FC, Rabu (16/9). Pelatih Persema, Subangkit, mengaku setelah banyak melahap latihan taktik dan strategi, Persema akan mencari lawan uji coba berbobot, di antaranya melawan Pro Duta, Persisam, dan Sriwijaya FC. “Kami menyetujui lawan uji coba yang berbobot untuk mengetahui sejauh mana kekuatan dan kelemahan tim Persema sebelum tim dimantapkan dalam uji coba di Liga Jatim setelah Lebaran nanti,” jelas Subangkit kepada Surya, Senin (31/8). Menurut Subangkit, dengan diketahuinya kelemahan maka Persema bisa diuntungkan yaitu bisa memperbaiki kelemahan itu sejak dini. Sedangkan apa kelebihan-kelebihan tim tentu akan bisa menjadi senjata untuk bisa meraih kemenangan demi kemenangan saat tampil di LSI mendatang. ■ st5
surya/erfan hazransyah
ASAH TEKNIK - Pelatih Danurwindo mulai mengasah pemainnya dengan latihan teknik. Persebaya mulai mempersiapkan diri menyongsong Liga Jatim usai Lebaran.
Mulai Garap Teknik
Dominasi Pemain Muda Putu Gede Gagal Dikontrak MALANG - SURYA I Putu Gede dianggap terlalu uzur bergabung Arema, sehingga gagal dikontrak. Ini makin mengentalkan pemain muda akan mendominasi tim Arema. Apalagi, manajemen telah menyodori kontrak kepada 12 pemain muda. Pemain muda yang dikontrak yakni Wahyu Wiji Astanto, Gunawan Dwi Cahyo, Gerry Setia Adi Nugraha, Hermawan, Juan Revi Auriqto, Putra Habibie, Achmad Bustomi, Benny Wahyudi, Dendi Santoso, Kurnia Meiga, Jalaludin Main, dan Roni Firmansyah. Selain mereka, informasinya Arema juga akan mengontrak playmaker Timnas Indonesia yang juga pernah memperkuat Persija, Ade Suhendar. Dengan dikontraknya pemain muda yang kini sudah bergabung mengikuti latihan, manajeman Arema akhirnya memulangkan pemain senior. Selain I Putu Gede, mereka yang tereliminasi adalah Rustanto Sriwahono, Jordi Kartiko, M Arif, Aulia Siregar,
Agung Yudha, Suwaji, dan Dwi Herlambang. Asisten pelatih Arema, Joko Susilo, mengungkapkan 12 pemain muda yang mengikuti latihan saat ini sudah mendapat rekomendasi untuk dikontrak. Tetapi, sukses tidaknya kontrak itu tentu menunggu deal dengan manajemen. “Saya tidak tahu siapa yang sudah resmi putus kontrak. Agar tidak salah komentar saya mohon bertanya saja ke manajemen,” jelas Gethuk, panggilan akrab Joko Susilo, Senin (31/8). Humas Arema, Sudarmaji, mengatakan, saat ini manajemen konsentrasi menyelesaikan kontrak pemain lokal dan pelatih kiper Herman Kadiaman. Tetapi, siapa namanama yang sudah benar-benar tanda tangan kontrak belum bisa saya umumkan sekarang. “Sama dengan pemain Timnas buruan kami, untuk pemain yang saat ini diseleksi sebelum ada hitam di atas putih kontrak saya tidak berani bicara,” tegas Sudarmaji. ■ st5
Musafri Merapat ke Persija SURABAYA - SURYA TIDAK ingin timnya kedodoran saat terjun di Liga Super, Danurwindo mulai meningkatkan porsi latihan. Pelatih Persebaya itu tidak lagi hanya fokus ke pemulihan fisik pemain. Setelah melewati satu minggu menangani tim Bajul Ijo, Danurwindo sedikit meningkatkan menu latihan terhadap anak didiknya. Pelatih yang sempat menangani Timnas Indonesia ini, mulai menggarap Endra Prasetya dkk latihan teknik. Danurwindo mengaku, begitu dirinya memegang kendali
tim Persebaya, 25 Agustus lalu, porsi latihan Endra Prasetya dkk dimulai secara bertahap. “Latihan mulai dari fisik, masuk ke teknik hingga memadukan antara latihan fisik dan teknik,” sebut Danurwindo, kemarin. Jika pada pekan pertama Danurwindo memberi porsi
latihan pada sore hari, sejak Senin (31/8), tim Bajul Ijo menggelar latihan malam hari. Pada latihan malam hari, Danur – panggilan Danurwindo- bakal memulai latihan conditioning. Setelah selesai, Endra Prasetya dkk mulai menjalani latihan teknik dan taktik. “Mulai latihan menyerang, bertahan hingga transisi,” beber Danur. Latihan malam sudah direncanakan sejak awal. Selain menyiasati bulan Ramadan, Danur menginginkan pemainnya benar-benar fit saat latihan. “Kita memang latihan malam, kita mulai jam 8 malam atau setelah Tarawih. Tenaga
yang dipakai, ya yang dimakan saat sahur itu,” tutur Danur. Sementara itu, TA Musafri yang sempat digandang-dagang bergabung ke Persebaya, ternyata memilih merapat ke Persija. Musafri yang sebenarnya sudah sepakat membela Persebaya dengan nilai kontrak Rp 850 juta, memilih Persija karena faktor Benny Dollo. “Salah satu alasan saya, karena di sana (Persija) ada Om Bendol (Benny Dollo). Selain itu Persija lebih dulu memberi tawaran,” kata Musafri. Selain faktor Bendol, menurut Musafri, sebelum ditawari bergabung Persebaya, manaje-
men Persija sempat menghubungi dan mengajak bergabung. “Sebenarnya sebelum saya nego dengan Persebaya, saya sudah ada tawaran dari Persija. Cuma, karena tidak ada kabar, saya nego dengan Persebaya. Kebetulan Persebaya yang paling serius,” aku Musafri. Kegagalan memboyong Musafri membuat manajemen Bajul Ijo malu. Apalagi, sebelumnya manajemen mengaku optimistis memboyong Musafri untuk diduetkan dengan Ngon A Djam. Begitu gagal mendapatkan Musafri, Persebaya kesulitan mendapatkan striker berkualitas. Kini Bajul Ijo tinggal berharap bisa menemukan striker asing Asia. ■ fat
Tingkatkan Fisik, Gelar Latihan Malam LAMONGAN - SURYA Persela Lamongan menginginkan latihan Amsar Reza dkk selama bulan Ramadan bisa berjalan maksimal. Sehingga saat tampil di Liga Jatim Piala Gubernur VIII/2009 dan Liga Super, kondisi pemain betul-betul sudah siap tempur. Guna meraih hasil maksimal, Pelatih Persela Widodo C Putra mulai membawa anak didiknya latihan malam hari. Amzar Reza dkk mulai men-
jalani latihan malam di Stadion Surajaya, Senin (31/8). Widodo mengungkapkan, program latihan malam sudah diagendakan sejak sebelum Ramadan. Ini dilakukan untuk memantapkan persiapan tim menghadapi kompetisi, sekaligus melakukan adaptasi dengan pertandingan malam hari. “Saya berharap dengan la-
tihan malam, kondisi fisik pemain yang menjalankan puasa bisa lebih bagus, sehingga program latihan berjalan maksimal,” terang Widodo, kemarin. Tim berjuluk Laskar Jaka T ingkir ini termasuk salah satu tim yang melakukan persiapan lebih dini dibanding klub lain. Persela memulai latihan perdana, 1 Agustus lalu.
Persela sudah mulai memperbanyak uji coba dengan tim-tim lain. Amsar Reza dkk sudah melakoni uji tanding dengan Fatahillah (klub internal Persebaya) dan Deltras Sidoarjo. Selama satu pekan Ramadan, Widodo mengurangi porsi latihan. Tim kebanggaan warga Lamongan itu hanya menggelar sesi latihan pada sore hari saja yang mulai kemarin diubah menjadi malam hari. Kecuali untuk mempersiap-
kan tim terjun di Liga Super yang rencananya dihelat mulai 11 Oktober, latihan malam juga disiapkan menyambut turnamen Liga Jatim mulai 25 September nanti. Persela dipercaya menjadi tuan rumah Grup C yang diikuti Arema Malang dan MP Mojokerto. “Persiapan kami semakin mepet, karena setelah Liga Jatim, kami langsung fokus pada Liga Super,” pungkas Widodo. ■ fat
INFORMASI PEMASANGAN IKLAN HUBUNGI: ANO - 081 8300133 ARSO - 031 71910992 INFORMASI BISNIS
KLINIK HARAPAN SEHAT
Imunitas dan Metabolisme Tangkal Serangan Asma
Ibu Sripa Menderita Kanker Payudara
GURU sekaligus wakil Kepala SMK YPK Banjarlebih baik sejak mengonsumsi Metabolis. masin ini sudah mengidap asma sejak lama, yang Ditambahkannya bahwa penyajian Metabomembuat Ir. Masrukiah tersiksa, sulit bernafas lis jauh lebih praktis karena dapat diseduh dan batuk berkepanjangan. Asmanya terutama dengan air hangat atau panas atau dengan air disebabkan alergi debu. Untuk mengatasinya dingin. Hal itu disebabkan karena memang ia harus minum obat dan disarankan menjaga tekstur Metabolis sangat halus dan lembut, kesehatannya. Ibu dua putra ini juga memiliki mudah dilarutkan. kadar kolesterol tinggi. “Kolesterol sering menSegera dapatkan Sari Bubuk Kedelai Murni capai 225 mg/dl, dan itu membuat kepala nyeri Metabolis di Apotek, Toko Obat dan Mini dan berat, tengkuk sakit,” cerita wanita kelahiran Market di Kota Anda. Informasi lengkapnya Pagatan 1962 ini di Komplek Citra Persada Asri, dapat menghubungi perwakilan kami. Jawa Banjarbaru, rumahnya. Kini, setahun sudah ia Ir. Masrukiah Timur: (031)71946060/72033881/081357875 mengonsumsi Metabolis secara rutin dan ia 550. Surabaya: (031) 71936248. Gresik: (031) boleh berbangga dengan hasil yang 60684443. Sidoarjo: (031) 71880433. dicapai. Ia sudah jarang menanggung Madiun: (0351) 7603503. Ponorogo: (0352) 7120713. Pacitan: (0357) asma dan tak pernah batuk separah 5134775. Magetan: (0351) 7625944. dulu. Semula ia diberitahu temannya Ngawi: (0351) 7636643. Kediri: (0354) tentang nilai lebih Metabolis, terutama 7074170. Nganjuk: (0358) 7630449. dari banyak kesaksian yang dimuat di Blitar: (0342) 7750062. Tulungaberbagai suratkabar. gung: (0355) 7746182. Trenggalek: Asma biasanya berawal dari kebi(0355) 7746182. Probolinggo: (0335) asaan berkaitan dengan pola hidup, 7647179. Pasuruan: (0343) 7852062. baik karena pengaruh kondisi cuaca, Bojonegoro: (0353) 7722928. Tuban: dipicu oleh makanan, debu dan san(0356) 7024916. Lamongan: (0322) gat bergantung juga pada imunitas 7711419. Jember: (0331) 3415437. tubuh yang tidak prima. Kandungan Lumajang: (0334) 7730554. Bonisoflavon dalam kedelai berfungsi membentuk antibodi dan mampu menangkal serangan dowoso: (0332) 421052. Situbondo: 08124900612. Banyuwangi: (0333) 411300. Malang: (0341) 5460304. Mojokerto: pengaruh buruk terhadap saluran pernafasan. Penelitian juga membuktikan bahwa isoflavon dapat (0321) 6234579. Jombang: (0321) 6234579. Bangkalan: (031) memperbaiki metabolisme tubuh sehingga tidak mudah 71133802. Sampang: 08123086884. Pamekasan: (0324) dimasuki radikal superoksida dalam reaksi dismutasi. Jika 7717177. Sumenep: 0818587329. ● ikl metabolisme tubuh telah mencapai keadaan terbaiknya Depkes RI P-IRT 81530501159 dengan sendirinya akan mempermudah penyerapan zat-zat gizi. Lesitin yang ada dalam Metabolis berfungsi membantu LAYANAN KONSUMEN: pembentukan HDL untuk mengurangi pengumpalan (agreKotak Pos : PO BOX 500 JKT 13000, gasi platelet) pada sel darah, juga mengemulsi (melarutkan) SMS : 0812 101 50000 kolesterol dalam darah. Selain itu, fungsi isoflavon mengikis Email : cs@metabolis-indonesia.com kolesterol dengan meningkatkan HDL. Website : www.metabolis-indonesia.com Ir. Masrukiah mengaku bahwa kualitas kesehatannya jauh
KEHADIRAN Klinik Harapan Sehat di Surabaya dan bekerja sama dengan 2 tenaga ahli (konsultan) kanker dari Tiongkok. Pengobatan akan ditangani oleh tenaga ahli dari Tiongkok serta dokter dari Indonesia yang berpengalaman dalam menangani berbagai penyakit kanker dan penyakit dalam. Klinik Harapan Sehat sanggup menangani berbagai penyakit kanker payudara, paru –paru, hati, limforma, lambung usus, rahim, tulang dll mulai stadium awal hingga stadium akhir dan juga bisa menangani berbagai penyakit dalam lainnya. Metode pengobatan dilakukan dengan TCM (Traditional Chinese Medicine) yang digabungkan dengan pengobatan modern dan telah terbukti hasilnya di masyarakat dan cara pengobatannya memakai Herbal tidak ada efek samping. Seperti dituturkan ibu Sripa umur 52 tahun yang menderita penyakit kanker Payudara Stadium 2, pada bagian kiri payudara bengkak dan mengeluarkan darah segar sehingga suami bu sripa sangat kuatir keadaannya, sudah dibawah ke RS tapi hasilnya tidak ada, begitu juga klinik di surabaya juga tak kunjung sembuh, tambah semakin parah kemudian suami bu sripa membacah koran yang berita nya penyembuhan kanker Tanpa Operasi, setelah itu bu sripa menghubungi bu sri untuk konfirmasi mengenai penyakit kanker payudara, persis dengan penyakit yang saya alami,setelah menghubungi bu sri,dianjurkan saya untuk datang ke Klinik Harapan Sehat . Kemudian suami bu sripa membawanya ke klinik tersebut tanggal 6 Agustus 2009 Dari hasil pemeriksaan Klinik Harapan Sehat dan dilakukan pengobatan kemoterapi selama 5 hari telah mengalami perubahan yang sangat menajubkan yang dulunya bengkak dan keluar darah sekarang lukanya
semakin mengecil dan pendarahannya sudah tidak lagi. Apabila ada yang ingin mengetahui lebih lanjut hubungi Bu Sripa, Margorukun 4/69 Surabaya, telp (031) 5490065 atau datang Ke Klinik Harapan Sehat untuk konfirmasi mengenai keadaan Bu Sripa. Bagi Pasien yang menjalani pengobatan akan merasakan hasilnya setelah 3 –5 hari dan setelah 15 hari pengobatan dianjurkan untuk check–up di laboratorium guna mengetahui hasil sesungguhnya. Untuk Informasi lebih lanjut hubungi : Jalan Gayungsari Barat III/47–49 Surabaya, telp (031) 829 2116, 829 0998, HP 081 331 976 788. Biaya konsultasi gratis, jam buka 07.00–22.00 WIB. ● ikl
C M Y K
HARIAN SURYA
PAGE 20
C M Y K
20
HARIAN SURYA
PAGE 20 A
MALANG
TEKAPE
SURYA, SELASA, 1 SEPTEMBER 2009
linkrim
Nenek Tewas Membusuk BANTUR - Karena hidup sebatang kara, nenek Sami, 80, warga Desa Wonokerto, Kecamatan Bantur, meninggal dunia tanpa diketahui keluarganya. Jasad korban ditemukan cucunya, Nanang, 30, Senin (31/8) pagi. Dugaan petugas, korban sudah beberapa hari meninggal dunia. Tubuh korban tertelungkup di atas tempat tidur, seperti orang tertidur. Diperkirakan, korban meninggal sewaktu tidur. Itu diperkuat dengan pintu kamarnya yang terkunci dari dalam. “Kami masih menyelidiki penyebab kematian korban. Sejauh ini kematian korban cukup wajar karena tak ada bekas luka apapun dan tidak ada harta yang hilang,” kata AKP Kapolsek Bantur, Azwandi SH, Senin (31/8). ■ st12
Kaca Dicongkel, Tape Melayang BLIMBING - Edi Purwanto, 49 dibaut apes oleh ulah maling. Tape canggih merek Kenwood yang terpasang di mobil Kijang Super hitam N-577-NS miliknya lenyap di gondol maling, Senin (31/8). Edi memperkirakan, pencurian ini dilakukan sekitar pukul 02.00 WIB. “Saat itu terdengar suara mencurigakan di luar, tapi saya hanya melongok dari pintu tidak sampai keluar. Tahu-tahu, pagi ini jendela mobil bagian belakang lepas dan tape mobil saya hilang,” terang Edi yang merugi sekitar Rp 1.500.000 akibat peristiwa ini. Melihat bekas aksi kejahatan yang dilakukan, pelaku sepertinya bekerja dengan profesional. Hal ini terlihat dengan kerapian pekerjaan yang dilakukan. Kaca bagian belakang tidak dipecah, tapi lis karet bagian pinggir disilet hingga kaca lepas dari bingkainya. Setelah lepas, pelaku yang dipastikan bertubuh kecil mungil, -merujuk pada besaran bingkai jendela kaca-, masuk untuk kemudian mencopot tape yang juga berfungsi sebagai pemutar CD dan DVD. Kasus ini saat ini ditangani oleh petugas Polsek Blimbing, yang kemarin langsung turun ke lokasi dan melakukan olah tempat kejadian perkara. ■ why
surya/nedi putra aw
APES - Mobil Kijang milik Edi Purwanto di Perumahan Bunul Asri Kota Malang yang kacanya dicongkel maling sehingga tapenya hilang, Senin (31/8).
Polwil Sita 40.000 VCD Bajakan Tersangka Jaringan Besar Kota dan Kabupaten MALANG - SURYA JARINGAN distributor dan penjual VCD, DVD, MP3 dan MP4 bajakan berhasil digulung petugas Polwil Malang. Dari delapan tersangka yang diamankan, petugas berhasil menyita lebih dari 40.000 keping cakram optik bajakan. Kasubbag Reskim Polwil Malang, Kompol Sudibyo, Senin (31/8) mengatakan, ribuan keping VCD, DVD, MP3 dan MP4 ini merupakan hasil operasi rutin dalam memberantas peredaran cakram optik bajakan di wilayah hukum Polwil Malang. “Dari delapan tersangka ini, ada satu yang juga bertindak sebagai produsen, yakni Samuel Wijono, warga Banjar Arum Singosari yang kedapatan memiliki komputer dan alat pengganda VCD. Sementara yang lain bertindak sebagai penjual dan distributor,” terang Sudibyo. Sudibyo menambahkan, dari delapan tersangka yang sudah diamankan sejak Rabu (27/8), petugas menyita cakram optik bajakan dalam jumlah besar dari tersangka bernama Saiful Ulum, warga Putat Tidar, dan Heri Siswanto, warga Jl Tirta Rahayu, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang. Saat pengeledahan di rumah masing-masing, petu-
Motor Trek-trekan Diamankan SINGOSARI - SURYA Maraknya aksi kebut-kebutan atau trek trekan di jalan Desa Purwoasri, Kecamatan Singosari, jelang waktu berbuka puasa membuat jajaran petugas Polsek Singosari melakukan razia, Minggu (30/8) sore. Hasilnya 22 sepeda motor berbagai jenis diamankan dari lokasi. Motor-motor tersebut dibawa ke Mapolsek Singosari untuk didata. Kapolsek Singosari, AKP Agus Guntoro menjelaskan, razia ini untuk mengurangi atau mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas yang ditimbulkan dari aksi balapan liar. “Selain itu, balapan liar yang digelar di sana mengganggu kepentingan masyarakat umum
yang melintas di jalan tersebut mengingat sebagian ruas jalan ditutup dan digunakan untuk aksi balapan liar yang pastinya membahayakan pengendara dan masyarakat lain,” kata Agus Guntoro, Senin (31/8). Sementara, itu, operasi pemberantasan penyakit masyarakat (Pekat) yang dilakukan jajaran Sat Samapta Polresta Malang, Senin (31/8) siang berhasil mengamankan 22 orang preman. Razia digelar di sepanjang ruas Jl Soekarno Hatta, area parkir dan kompleks pertokoan Matos dan MOG serta Pasar Besar Malang. Mereka yang diamankan ini adalah orang yang memungut uang jasa parkir motor di luar ketentuan di beberapa areal parkir. ■ why
Peminat SIM Turun
surya/nedi putra aw
BAJAKAN – Para tersangka beserta barang bukti VCD, DVD, MP3 dan MP4 bajakan diamankan di Mapolwil Malang, Senin (31/8). gas berhasil menyita 14.500 keping dan 20.000 keping VCD, DVD, MP3, MP4, berupa aneka rekaman film, rekaman lagu pop, dangdut, lagu anak-anak, serta film kartun anak-anak. “Mereka ini sebenarnya satu jaringan besar yang beroperasi di wilayah kota dan kabupaten. Dengan dua orang bertindak sebagai distributor untuk masing-masing wilayah,” tambah Kanit III Reskrim Polwil Malang AKP Sugeng Supiantoro. Hendrik, warga Jl Musi, Kecamatan Blimbing, Kota Malang, salah satu pelaku yang bertindak sebagai distributor di wilayah Kota Malang menuturkan, ia mendapatkan barang-barang bajakan tersebut dengan membeli dari seseorang di Jakarta. Dalam sebulan, ia memesan dua
kali, dengan satu kali pegiriman bisa berjumlah 10.000 keping. “Dari Jakarta satu kepingnya saya beli Rp 5.000. Di Malang saya jual lagi ke beberapa toko rental maupun penjual-penjual lainnya dengan harga Rp 7.500 untuk setiap kepingnya,” kata Hendrik. Sementara itu, tersangka lainnya, Aryo Wisetyo, warga Jl Candi Bajang Ratu, Kota Malang, dan Iyan Yonathan, warga Banjar Arum, Singosari mengaku nekat berbisnis barang ilegal ini karena bisa mendapatkan keuntungan besar, seiring tingginya permintaan masyarakat. Delapan tersangka ini, akan dijerat pasal 72 ayat 2 Undang Undang nomor 19/2002 Tentang HAKI dengan ancaman hukuman maksimal lima tahun penjara. ■ why
BATU - SURYA Bulan Ramadan minat masyarakat untuk memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) ternyata turun dari bulan biasanya. Penurunan itu diprediksi karena masyarakat Batu lebih memilih konsentrasi menunaikan ibadah puasa mereka. Kenaikan justru terjadi saat liburan sekolah. Liburan sekolah bulan Juli lalu, Kasat Lantas Polres Batu, AKP Enny Prihatin, mencatat pengurusan SIM mencapai 954 pemohon. Sebanyak 552 di antaranya pemohon baru se-
dangkan sisanya perpanjangan dan peningkatan status SIM dari A ke B. “Bulan sebelumnya pemohon hanya sekitar 800 orang. Tetapi bulan Ramadan ini turun drastis. Tetapi kami belum merekap angka pastinya,” beber Enny. Meskipun pemohon SIM berkurang, tetapi di loket SIM, Senin (31/8) masih terlihat antrean warga yang ingin mengurus SIM baru maupun perpanjangan SIM. “Meskipun sepi, pelayanan yang kami berikan tetap optimal seperti hari biasanya,” tandas Enny. ■ st11
surya/agus setiawan
MENURUN - Seorang petugas sedang melayani seorang warga yang membuat Surat Izin Mengemudi (SIM) di Polresta batu, Senin (31/ 8). Memasuki bulan puasa, minat masyarakat yang membuat SIM menurun karena lebih ingin berkonsentrasi menjalankan ibadah puasa.
mber l Cherry septe cle Tgl 5 n E l Recy e l Sev
performance DX-R Team
5 6 SEPTEMBER 2009 di Area Parkir Sasana Krida Universitas Negeri Malang
supported by :
media partner :
INFORMASI pendaftaran peserta
l Rizal : ( 0341 ) 8622078 l Bambang : ( 0341) 8420858 l Diana : ( 0341) 360204 INFORMASI PEMASANGAN IKLAN HUBUNGI: ANO - 081 8300133 ARSO - 031 71910992 INFORMASI BISNIS
KLINIK HARAPAN SEHAT
Imunitas dan Metabolisme Tangkal Serangan Asma
Ibu Sripa Menderita Kanker Payudara
GURU sekaligus wakil Kepala SMK YPK Banjarlebih baik sejak mengonsumsi Metabolis. masin ini sudah mengidap asma sejak lama, yang Ditambahkannya bahwa penyajian Metabomembuat Ir. Masrukiah tersiksa, sulit bernafas lis jauh lebih praktis karena dapat diseduh dan batuk berkepanjangan. Asmanya terutama dengan air hangat atau panas atau dengan air disebabkan alergi debu. Untuk mengatasinya dingin. Hal itu disebabkan karena memang ia harus minum obat dan disarankan menjaga tekstur Metabolis sangat halus dan lembut, kesehatannya. Ibu dua putra ini juga memiliki mudah dilarutkan. kadar kolesterol tinggi. “Kolesterol sering menSegera dapatkan Sari Bubuk Kedelai Murni capai 225 mg/dl, dan itu membuat kepala nyeri Metabolis di Apotek, Toko Obat dan Mini dan berat, tengkuk sakit,” cerita wanita kelahiran Market di Kota Anda. Informasi lengkapnya Pagatan 1962 ini di Komplek Citra Persada Asri, dapat menghubungi perwakilan kami. Jawa Banjarbaru, rumahnya. Kini, setahun sudah ia Ir. Masrukiah Timur: (031)71946060/72033881/081357875 mengonsumsi Metabolis secara rutin dan ia 550. Surabaya: (031) 71936248. Gresik: (031) boleh berbangga dengan hasil yang 60684443. Sidoarjo: (031) 71880433. dicapai. Ia sudah jarang menanggung Madiun: (0351) 7603503. Ponorogo: (0352) 7120713. Pacitan: (0357) asma dan tak pernah batuk separah 5134775. Magetan: (0351) 7625944. dulu. Semula ia diberitahu temannya Ngawi: (0351) 7636643. Kediri: (0354) tentang nilai lebih Metabolis, terutama 7074170. Nganjuk: (0358) 7630449. dari banyak kesaksian yang dimuat di Blitar: (0342) 7750062. Tulungaberbagai suratkabar. gung: (0355) 7746182. Trenggalek: Asma biasanya berawal dari kebi(0355) 7746182. Probolinggo: (0335) asaan berkaitan dengan pola hidup, 7647179. Pasuruan: (0343) 7852062. baik karena pengaruh kondisi cuaca, Bojonegoro: (0353) 7722928. Tuban: dipicu oleh makanan, debu dan san(0356) 7024916. Lamongan: (0322) gat bergantung juga pada imunitas 7711419. Jember: (0331) 3415437. tubuh yang tidak prima. Kandungan Lumajang: (0334) 7730554. Bonisoflavon dalam kedelai berfungsi membentuk antibodi dan mampu menangkal serangan dowoso: (0332) 421052. Situbondo: 08124900612. Banyuwangi: (0333) 411300. Malang: (0341) 5460304. Mojokerto: pengaruh buruk terhadap saluran pernafasan. Penelitian juga membuktikan bahwa isoflavon dapat (0321) 6234579. Jombang: (0321) 6234579. Bangkalan: (031) memperbaiki metabolisme tubuh sehingga tidak mudah 71133802. Sampang: 08123086884. Pamekasan: (0324) dimasuki radikal superoksida dalam reaksi dismutasi. Jika 7717177. Sumenep: 0818587329. ● ikl metabolisme tubuh telah mencapai keadaan terbaiknya Depkes RI P-IRT 81530501159 dengan sendirinya akan mempermudah penyerapan zat-zat gizi. Lesitin yang ada dalam Metabolis berfungsi membantu LAYANAN KONSUMEN: pembentukan HDL untuk mengurangi pengumpalan (agreKotak Pos : PO BOX 500 JKT 13000, gasi platelet) pada sel darah, juga mengemulsi (melarutkan) SMS : 0812 101 50000 kolesterol dalam darah. Selain itu, fungsi isoflavon mengikis Email : cs@metabolis-indonesia.com kolesterol dengan meningkatkan HDL. Website : www.metabolis-indonesia.com Ir. Masrukiah mengaku bahwa kualitas kesehatannya jauh
KEHADIRAN Klinik Harapan Sehat di Surabaya dan bekerja sama dengan 2 tenaga ahli (konsultan) kanker dari Tiongkok. Pengobatan akan ditangani oleh tenaga ahli dari Tiongkok serta dokter dari Indonesia yang berpengalaman dalam menangani berbagai penyakit kanker dan penyakit dalam. Klinik Harapan Sehat sanggup menangani berbagai penyakit kanker payudara, paru –paru, hati, limforma, lambung usus, rahim, tulang dll mulai stadium awal hingga stadium akhir dan juga bisa menangani berbagai penyakit dalam lainnya. Metode pengobatan dilakukan dengan TCM (Traditional Chinese Medicine) yang digabungkan dengan pengobatan modern dan telah terbukti hasilnya di masyarakat dan cara pengobatannya memakai Herbal tidak ada efek samping. Seperti dituturkan ibu Sripa umur 52 tahun yang menderita penyakit kanker Payudara Stadium 2, pada bagian kiri payudara bengkak dan mengeluarkan darah segar sehingga suami bu sripa sangat kuatir keadaannya, sudah dibawah ke RS tapi hasilnya tidak ada, begitu juga klinik di surabaya juga tak kunjung sembuh, tambah semakin parah kemudian suami bu sripa membacah koran yang berita nya penyembuhan kanker Tanpa Operasi, setelah itu bu sripa menghubungi bu sri untuk konfirmasi mengenai penyakit kanker payudara, persis dengan penyakit yang saya alami,setelah menghubungi bu sri,dianjurkan saya untuk datang ke Klinik Harapan Sehat . Kemudian suami bu sripa membawanya ke klinik tersebut tanggal 6 Agustus 2009 Dari hasil pemeriksaan Klinik Harapan Sehat dan dilakukan pengobatan kemoterapi selama 5 hari telah mengalami perubahan yang sangat menajubkan yang dulunya bengkak dan keluar darah sekarang lukanya
semakin mengecil dan pendarahannya sudah tidak lagi. Apabila ada yang ingin mengetahui lebih lanjut hubungi Bu Sripa, Margorukun 4/69 Surabaya, telp (031) 5490065 atau datang Ke Klinik Harapan Sehat untuk konfirmasi mengenai keadaan Bu Sripa. Bagi Pasien yang menjalani pengobatan akan merasakan hasilnya setelah 3 –5 hari dan setelah 15 hari pengobatan dianjurkan untuk check–up di laboratorium guna mengetahui hasil sesungguhnya. Untuk Informasi lebih lanjut hubungi : Jalan Gayungsari Barat III/47–49 Surabaya, telp (031) 829 2116, 829 0998, HP 081 331 976 788. Biaya konsultasi gratis, jam buka 07.00–22.00 WIB. ● ikl
C M Y K
HARIAN SURYA
PAGE 20 A
MALANG