surya_minggu_17052009

Page 1

C M Y K

HARIAN SURYA

PAGE 01

TERBIT 20 HALAMAN NO. 181 TAHUN XXIII

Rp 1.000

ALAMAT REDAKSI/IKLAN/SIRKULASI: JL RAYA MARGOREJO INDAH D-108 SURABAYA 60238 ● TELEPON (031) 8419000 ● www.surya.co.id

17 MEI 2009

Jendela Rekayasa Lumpia Lumpia, kudapan renyah dan gurih ini bisa direkayasa dengan isi apa saja. Tidak harus diisi dengan suun, udang, atau ragam seafood lainnya. Cobalah membuat lumpia dengan isi berbeda. Buah pisang atau nanas menjadikan Halaman 13 lumpia terasa berbeda.

Spesial dari Agnes Monica Penyanyi enerjik ini tak pernah lelah menggali talentanya untuk terus menyuguhkan yang terbaik di setiap penampilannya. Tak heran jika album ketiganya terasa istimewa. Sacredly Agnezious…

Keputusan PAN koalisi dengan Demokrat sudah bulat. Sebab, hal itu sudah disepakati dalam rakernas partai di Jogja 2 Mei lalu. Anggota MPP PAN Hatta Radjasa dan Sekjen Zulkifli Hassan hadiri deklarasi SBY-Berboedi. HATTA RADJASA

PAN SEMPAT BERCABANG TIGA?

SB Akhirnya Teken Dukungan ke SBY

Kata Agus Maimun, Koordinator Perwakilan Pengurus 20 DPD dan 320 DPW PAN, mereka serahkan mandat penuh pada Ketua Umum Soetrisno Bachir untuk jalin komunikasi politik pilpres guna jaga keutuhan partai.

JAKARTA - SURYA Setelah sempat tidak pasti hingga menjelang malam hari kemarin, akhirnya Partai Amanat Nasional (PAN) secara resmi memberikan dukungan kepada pasangan capres-cawapres Susilo ■ KE HALAMAN 11

Ketua MPP PAN Amien Rais tak hadir di deklarasi SBY-Boediono Jumat (15/5) malam, tapi bertemu JK di malam yang sama. Wakil Ketua DPP PAN Dradjad Wibowo ditugaskan mengikuti pendaftaran JK-Win di KPU. AMIEN RAIS

SOETRISNO BACHIR

foto/grafis: surya/dok/rendra

Tentara Mati Ditinju Polisi

Halaman 20

E-Mail dari Amerika JANET E STEELE, jsteele@rad.net.id

Jetlag Hai, Ada teman dari Indonesia yang tidak pernah kena jetlag. Dia seorang wartawan dan saya yakin dia tidur lebih nyenyak ketika di pesawat daripada di Indonesia!

S

AYA berbeda. Saya tidak bisa tidur di pesawat, jadi waktu tiba di tempat tujuan, saya selalu lelah. Seminggu yang lalu saya pergi ke Bali untuk berpartisipasi dalam konferensi Media in a Fast Changing World yang diselenggarakan oleh Universitas Kristen Petra. Sesudah satu minggu, saya pulang Amerika. Pasti saya kena jetlag. Perbedaan waktu dari Amerika dan Jawa (WIB) adalah 12 jam. Jadi ketika fajar di Washington, senja di Surabaya. ■ KE HALAMAN 11

Marinir Tak Terlibat Kasus Nasrudin

Dandim: Murni Kasus Salah Paham Lalu Lintas

MU Raja Inggris !

BANDUNG - SURYA PERKELAHIAN gara-gara serempetan dua kendaraan bermotor, akhirnya berujung maut bagi Prajurit Kepala (Praka) TNI Asep Ridwan, anggota Batalyon Infanteri (Yonif) 312 Kala Hitam. Ketika mencoba melerai pertikaian akibat serempetan itu, Sabtu (16/5) pagi sekitar pukul 09.20 WIB, Asep terkena pukulan, yang kemudian membuatnya terjatuh. Karena luka parah di bagian kepala, Asep akhirnya meninggal dunia. Kejadian bermula saat korban dan istrinya, Nurlaeli, berboncengan mengendarai motor Suzuki Skywave oranye dengan tribun jabar nomor polisi D 6924 SY, hendak mengantarkan adiknya, Kiki Praka Asep Ridwan Sudradjat, 19, melakukan pemeriksaan kesehatan guna mendaftar sebagai anggota TNI ke RS Hasan Sadikin Bandung, Jawa Barat. Kiki sendirian mengendarai Yamaha RX King biru bernomor polisi D 3203 SS. ■ KE HALAMAN 11

Oknum TNI AL Perantara Pembelian Pistol JAKARTA - SURYA Mabes TNI Angkatan Laut (AL) menyatakan bahwa pihak yang diduga terlibat kasus pembunuhan Nasrudin Zulkarnaen bukan oknum prajurit marinir melainkan oknum TNI Angkatan Laut (AL). Oknum tersebut, Kopral Satu (Koptu) AB, kini ditahan di Markas Polisi Militer Angkatan Laut (Pomal) di Bungur, Jakarta Pusat. Hal tersebut disampaikan Juru Bicara TNI AL, Laksamana Pertama TNI, Iskandar Sitompul, saat dikonfirmasi, Sabtu (16/5). Menurutnya, Koptu AB menjadi perantara penyedia pistol yang digunakan untuk membunuh Nasrudin Zulkarnaen, direktur PT Rajawali Putra Banjaran (RPB). ”Memang benar ada satu oknum TNI AL yang terlibat dalam proses jual beli pistol tersebut. Tetapi dia bukan ■ KE HALAMAN 11

tribun jabar

TIBA - AnggotaYonif 312 Kala Hitam Subang membawa jenazah Praka Asep Ridwan saat tiba di rumah korban di Citeureup.

Kapolda Meminta Maaf Cak-Ning Kluncum

P

I’I ambek Ning Ya macak setil. Arek loro melok Cak-Ning Suroboyo 2009 wakile Sidotopo. “Babah opo’o aku saingan ambek mahasiswa. Sing penting aku isok ngomong Suroboyoan. Mosok se arek Sidotopo kalah,” jare Pi’i sing dodolan lonthong balap. Ning Ya ketok ayu koyok bakul semanggi. Yo iki ning asli Suroboyo, dodolan semanggi. Pendik ambek Cak Sur ngeterno. Ndhik mobil, Pendik wis nyiapno Pi’i. “I, saiki tak badhe’i, be’e juri takok. Nomer sitok, soal IPA,” jare Pendik. “Mosok se juri kate takok soal ujian SD?” jare Pi’i. Ndilalah ndhik tengah embong udan dueres, banjir, mobile mogok. Hotel Singgasana kari sak nyu’an. “Yok opo iki, rek. Mlaku ae yo, wis ketok ika lho hotele,” jare Cak Sur. Ning Ya mbesengut, “Mbulan yo ketok Cak.” Cak Sur mayungi Ning Ya. Pendik ngrukupi Pi’i ambek jas udan. Tekok Hotel Singgasana, cak-ning liyane wis munggah panggung. Bareng diceluk, arek loro age-age mlayu. Gak ngreken kluncum, arek loro mesam-mesem nang ndhukur panggung. “Yo awake dhewe iki sing asliii Cak-Ning Suroboyo. Iki mau ngrasakno banjir temenan. Banjir iku lak asliii Suroboyo se.” Mari pengumuman arek papat mulih. Menang? Blas.

A

TAS nama Kepolisian Daerah Jawa Barat (Jabar), Kapolda Brigjen Pol Timur Pradopo meminta maaf kepada korban dan keluarganya serta pihak-pihak terkait atas musibah yang menyebabkan Praka Asep Ridwan meninggal dunia. Timur menegaskan, kejadian yang menyebabkan tewasnya Praka Asep masuk ke dalam ranah pidana umum. Untuk itu, ia berjanji kasusnya diproses sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku. ■ KE HALAMAN 11

ap/jon super

JUARA - Gary Neville mengangkat piala usai memastikan merebut gelar juara Premiership 2008/2009.

MU 0 vs Arsenal 0 MANCHESTER - SURYA Sekali lagi, Manchester United (MU) membuktikan diri sebagai tim terbaik di Inggris. Untuk kali kesekian, Setan Merah —sebutan MU— merajai Premiership setelah bermain 0-0 atas tamunya, Arsenal, Sabtu (16/5).

Hamparan rumput stadion Old Trafford pun berubah menjadi panggung pesta. MU juara! MU King of England! Ya, meski gagal menang, tetapi itu sudah cukup untuk mengantar MU mempertahankan gelar juara. Tambahan satu poin membuat perolehan poin MU menjadi 87. Jumlah itu sudah tidak bisa dikejar ■ KE HALAMAN 11

Danu dan Marisa, Cak-Ning Surabaya 2009 48.000 Pembaca Surya Ikut Pilih Pemenang Favorit

surya/ahmad zaimul haq

TERPILIH - Danu Tri Kurniawan dan Marisa Elvi Dayanti saat dinobatkan sebagai Cak & Ning 2009, Sabtu (16/5) malam.

SURABAYA – SURYA Acara grand final pemilihan Cak dan Ning Surabaya 2009 digelar di Hotel Singgasana, Sabtu (16/5). Tampil sebagai pemenang adalah Danu Tri Kurniawan dan Marisa Elvi Dayanti. Pasangan Danu- Marisa mengalahkan tiga pasangan Cak dan Ning yang masuk babak final. Mereka akan menggantikan Cak dan Ning 2008 Prasetyo Muhardadi dan Mira

Damayanti. Menyertai gelar yang diraih, Danu-Marisa berhak mendapatkan hadiah uang sebesar Rp 3 juta dan perjalanan berlibur ke China. Pemberian hadiah diserahkan oleh Kapolwiltabes Surabaya, Kombespol Ronny F Sompie. Khusus Danu, prestasi yang dicapai semakin lengkap karena dia juga menyabet predikat sebagai Cak Favorit pilihan pembaca Harian Surya.

C M Y K

Selain memilih Cak dan Ning Surabaya 2009, dewan juri yang diketuai Sabrot D Malioboro — dengan anggota Nunik Silalahi, Aribowo, Yan Yan Cahyana, dan Dewa Gde Satrya— juga menetapkan Erik Stanley dan Nienda Paramita sebagai Wakil I Cak dan Ning. Juga, memilih Risky Aprilian dan Febrika Mitamadella sebagai Wakil II Cak dan Ning,

HARIAN SURYA

■ KE HALAMAN 11

PAGE 01


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.