Striker muda impresif, MU tumbangkan Arsenal MANCHESTER United (MU) berhasil meraih kemenangan 3-2 atas Arsenal, dalam laga lanjutan Premier League di Stadion Old Trafford, Minggu (28/2) tadi mlam. Tiga gol tuan rumah dicetak oleh sang penyerang muda, Marcus Rashford yang menyumbangkan dua gol, dan satu lagi dari gelandang muda Ander Herrera. Adapun gol Arsenal diciptakan oleh Danny Welbeck dan Mesut Oezil. Berdasarkan statistik Whoscored, Arsenal sebenarnya lebih menguasai laga, yakni hingga 61 persen berbanding 39 persen milik MU.
Harga: Rp.2000,Luar Kota + Ongkos Kirim
Baca: Striker ( Halaman 2 )
terbit 16 halaman
SENIN 29 FEBRUARI 2016 NOMOR 2970 TAHUN X
DPP Demokrat siap kawal GSVL-Mor di MK
SELEBRITI
Ruhut sarankan pihak lawan tak perlu paksakan kehendak Jakarta–Hasil rekapitulasi perhitungan suara pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Manado oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Manado, telah menetapkan pasangan GS Vicky Lumentut dan Mor D Bastiaan (GSVL-MOR) sebagai peraih suara terbanyak. Namun pihak lawan politik dikabarkan tidak puas dengan hasil tersebut, sehingga berencana melayangkan gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK). DPP Partai Demokrat pun
menanggapi serius upaya gugatan yang akan dilayangkan lawan politik tersebut, sehingga tim DPP Partai Demokrat mengambil sikap tegas. “Kalau ke MK, ya kami siap mengawal GSVLMor,” ujar Juru Bicara Partai Dmeokrat, Ruhut Sitompul SH MH, di Mahaka Square Jakarta, akhir pekan lalu. Hanya saja, Ruhut menyarankan pihak lawan politik untuk memikirkan kembali jika melayangkan gugatan. Santer beredar bahwa pasa-
ngan Harley MangindaanJemmy Asiku (Ai-JA) yang paling getol dan ngotot untuk membawa persoalan ini hingga ke MK. Padahal ayah Ai, EE Mangindaan, merupakan kader Partai Demokrat yang duduk sebagai Ketua Dewan Pembina dan juga Wakil Ketua MPR RI dari partai berlambang mercy merah putih ini. “Sudahlah, jangan dipaksaka untuk Pilkada Manado, GSVL-MOR itu Walikota dan Wakil Walikota Manado terpilih. Suaranya selisih sangat jauh, sehingga pihak lawan tak perlu memaksakan kehendak,” tukas Ruhut mengingatkan. KETUA bidang OKK DPP Partai Demokrat Pramono Edhie Wibowo bersama Jubir Partai Demokrat Ruhut Sitompul.(foto: donny/sk)
PILKADA DKI JAKARTA OLIVIA JENSEN
Jadi banyak bersyukur saat bertemu penderita kanker ARTIS cantik Olivia Lubis Jensen mendapatkan kesempatan untuk mengunjungi rumah singgah YKAKI bagi anak-anak penderita kanker. Perepuan 22 tahun itu tentunya merasa sangat senang apalagi kunjungan kemarin merupakan pengalaman pertama mereka. “Kanker pertama kali, kalo kegiatan sosial lain pernah. First time lihat anak-anak pejuang kanker Indonesia. Lihat secara sederhana kelihatan segar, sehat, nggak ada yang beda,” ujar Olivia saat ditemui di YKAKI di Percetakan Negara, Jakarta Pusat, pekan lalu. Istri Arief Purnama ini pun sedikit menceritakan apa yang ia rasakan saat bertemu dengan anak-anak penderita kanker. Olivia merasa sangat terharu melihat perjuangan dan semangat anak-anak yang ada di sana. “(Cerita) secara langsung belum ada, mereka mungkin masih malu ke aku. Buat aku sangat menyentuh dan appreciate kehidupan aku sendiri, melihat mereka pernah dengan semangat dan struggle mereka,” katanya. Baca: Jadi ( Halaman 2 )
INTERNASIONAL Trump ancam akhiri kemerdekaan pers AS
REVISI UU PILKADA
Diusung tantang Ahok, Ridwan sebut ada yang jerumuskannya
RIDWAN Kamil dan Basuki Tjahaja Purnama, dua tokoh muda yang dijagokan bertarung di Pilkada DKI Jakarta Februari 2017.(foto: ist)
Bandung—Sejumlah partai politik menggadang-gadang Walikota Bandung Ridwan Kamil sebagai salah satu bakal calon Gubernur dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkda) DKI Jakarta 2017. Kang Emil—begitu sapaan
akrab Ridwan—diperkirakan menjadi salah satu penantang kuat Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, yang kemungkinan bakal ikut bertarung lagi dalam Pilkada DKI 2017. Namun, dalam wawancara
Baca: DPP ( Halaman 2 )
pada Jumat (26/2) pekan lalu, Ridwan menunjukkan sinyal bahwa ia ingin bertahan dan memimpin Kota Bandung hingga masa jabatannya habis pada 2018. Baca: Diusung ( Halaman 2 )
Menjaga kepentingan politik, PNS harus tetap independen Jakarta—DPR RI akan merevisi Undang-Undang tentang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkda). Komisi Pemilihan Umum (KPU) sudah memasukkan drafnya ke DPR. Direktur Eksekutif Lingkar Madani untuk Indonesia (LIMA), Ray Rangkuti, mengatakan, aturan dalam UU Aparatur Silip Negara (ASN) secara tegas menyatakan soal netralitas Pegawai Negeri Sipil (PNS). Selain itu, juga diatur posisi PNS sebagai aparatur negara dan bukan aparatur pemerintahan. “Sebagai aparatur negara, merupakan syarat mutlak tunduk dan patuh pada negara. Sehingga, mereka mengabdi pada negara bukan pemerintah, karena sifat proporsional PNS harus independen,” ujar Ray di Jakarta. Dia mengaku, aneh kalau PNS terkotak-kotak untuk kepentingan politik yang bersifat lokal. Dengan semua pertimbangan inilah, maka
keberadaan PNS yang netral dan independen mutlak diperlukan, karena itu pula mereka tidak memiliki hak dipilih dalam politik selama dalam masa aktif mereka sebagai PNS. Terkait anggota legislatif harus mundur bila maju Pilkada, Ray berpandangan, hal itu sudah menjadi pilihan kondisional agar ý politik tidak sekedar pintu bagi para petualang untuk meraih jabatan dengan nasib untunguntungan. Sebab, kultur berdemokrasi masih sumir, sudah jadi anggota DPDR mau lagi jadi calon kepala daerah. “Kalau kalah toh masih bisa jadi DPR lagi dan posisi DPR akan dapat memberi kesempatan untuk menghantam kepala daerah terpilih yang merupakan mantan saingannya dalam pilkada,” tuturnya. Menurutnya, hal ini yang membuat politik di Indonesia menjadi kotor. Baca: Menjaga ( Halaman 2 )
JELANG MUNAS GOLKAR
Politik uang, mana tahan DONALD Trump
CALON Presiden Amerika Serikat (AS) dari Partai Republik, Donald Trump, mengancam akan mengirimkan gugatan terhadap proteksi kebebasan pers di AS. Ancaman tersebut dikirimkan untuk menggugat Amandemen Pertama yang menjamin serta melindungi kebebasan berbicara dan berekspresi. “Saya akan mengajukan gugatan pencemaran nama baik. Jadi, ketika koran menulis hal negatif dengan sengaja dan menulis artikel palsu, kami bisa menuntut mereka dan memenangi pengadilan dengan banyak uang,” kata Trump, di Fort Worth, Texas, seperti dikutip Politico.
Jakarta—Partai Golkar tengah memperiapkan Muyawarah Nasional (Munas) April 2016 mendatang, dengan agenda utama peilihan Ketua Umum. Partai Golkar tidak pernah senyap dari gosip. Baru saja kegaduhan mereda setelah dua kubu, Aburizal Bakrie dkk dan Agung Laksono dkk, berdamai, suasana tidak lantas tenang. Kegaduhan baru, muncul lagi.
Menjelang Munas, angin bertiup kencang lagi. Pohon beringin pun kembali bergoyang-goyang. Aroma politik uang mulai menyengat dalam bursa calon Ketua Umum Partai Golkar. Fungsionaris Partai Golkar Nurdin Halid bilang ada kandidat ketua umum yang mulai main uang. Si kandidat memberikan 10.000 dollar Singapura kepada pemilik suara (satu
Baca: Politik ( Halaman 2 )
JUSUF Kalla (tengah) selaku Ketua Tim Transisi Partai Golkar bersama dua petinggi Partai Golkar Agung Laksono dan Aburizal Bakrie.(foto: herudin/tric)
Jika prajurit TNI masih memakai narkoba
Panglima warning para komandan akan diberi sanksi
Baca: Trump ( Halaman 2 )
POJOK “Apabila di dalam diri seseorang masih ada rasa malu dan takut untuk berbuat suatu kebaikan, maka jaminan bagi orang tersebut adalah tidak akan bertemunya ia dengan kemajuan selangkah pun” (Ir Soekarno)
DPD). Kemudian, kandidat lain, Ade Komarudin, diadukan ke Mahkamah Kehormatan DPR karena dianggap mendapat gratifikasi berupa fasilitas pesawat mewah.Ade memang Ketua DPR, menggantikan Setya Novanto yang turun setelah terkena sanksi etik dalam kasus “papa minta saham”, akhir 2015.
PANGLIMA TNI, Gatot Nurmantyo, memberikan peringatak keras kepada prajurit TNI yang terlibat narkoba.(foto: ist)
NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)
PANGLIMA TNI Jenderal Gatot Nurmantyo mengemukakan lingkungan TNI harus bersih dari pengaruh narkoba. Hal itu untuk mendukung kebijakan ‘perang terhadap narkoba’ sebagaimana disampaikan Presiden Jokowi beberapa waktu lalu. “Bagi Komandan Satuan yang telah berhasil mengungkap terkait narkoba itu adalah sebuah prestasi. Namun apabila setelah bulan Juni masih ada prajurit TNI yang tertangkap kasus nar-
koba, komandannya akan terkena sanksi,” kata Gatot di Jakarta, Minggu (28/2) kemarin. Ia menjelaskan tahun 2015 lalu, telah memberikan arahn kepada para Pangkotama dan Komandan Satuan untuk melakukan pembersihan narkoba dari satuan masingmasing. TNI telah melaksanakan test urine secara mendadak di perumahan-perumahan prajurit beberapa waktu yang lalu. Hasilnya masih ditemukan prajurit yang positif
menggunakan narkoba. “TNI itu prajurit yang terlatih dan dipersenjatai. Apabila sudah terkena narkoba tidak dapat lagi menjadi prajurit TNI,” tegas Gatot. Dia menambahkan TNI tidak mengenal rehabilitasi. Yang terbukti memakai narkoba langsung dipecat. “Saya sudah kordinasi, konsultasi dengan Menkes. Yang bisa menyembuhkan bukan hanya rehabilitasi tapi niat seseorang. Baca: Panglima ( Halaman 2 )
KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com
SAMBUNGAN Striker ... Dari Halaman 1 Namun dari jumlah tendangan tepat sasaran, kedua tim sama kuat, yakni lima tembakan. MU membuka keunggulan melalui Rashford pada menit ke-29. Umpan silang Guillermo Varela yang gagal diantisipasi Gabriel Paulista, langsung disambar oleh Rashford. Tiga menit berselang, Rashford lagi-lagi membuat kejutan. Pemain 18 tahun itu mencetak gol keduanya pada laga ini, setelah memanfaatkan umpan Jesse Lingard. Dengan demikian, Rashford telah menorehkan catatan sensasional sebagai pemain muda. Dari dua laga awalnya bersama tim utama Setan Merah, Rashford telah mencetak empat gol. Lima menit jelang berakhirnya babak pertama, Arsenal mampu memperkecil kedudukan melalui eks striker MU, Danny Welbeck. Tendangan bebas Mesut Oezil disambut dengan tandukan Welbeck yang mengecoh David de Gea. Pada babak kedua, tuan rumah tampil trengginas. Memasuki menit ke65, mereka membobol gawang Arsenal untuk yang kali ketiga. Kali ini melalui Ander Herrera. Akan tetapi, selang empat menit kemudian, Arsenal sanggup mencetak gol balasan. Gol ini diciptakan oleh Oezil. Kedudukan pun berubah menjadi 3-2 untuk MU. Kedua tim tidak menurunkan tempo permainan hingga masa akhir laga. Namun, tidak ada gol tambahan hingga wasit meniup peluit panjang. Kemenangan ini tidak merubah posisi MU, yakni tetap di peringkat lima. Akan tetapi, mereka terus mengejar sang rival sekota, Manchester City, yang berada di urutan keempat. MU mengemas 44 poin, terpaut tiga poin dengan The Citizens. Adapun bagi Arsenal, mereka gagal menyamai poin Tottenham Hotspur yang menduduki peringkat kedua. Arsenal masih tertahan di posisi ketiga dengan raihan 51 poin.(komc) SUSUNAN PEMAIN MAN. UNITED (4-5-1): 1-David de Gea; 5-Marcos Rojo (51-Timothy Fosu-Mensah 55'), 30-Guillerme Varela, 16-Michael Carrick; 28-Morgan Schneiderlin, 8-Juan Mata, 7-Memphis Depay, 21Ander Herrera (47-James Weir 90'+5), 35-Jesse Lingard; 39-Marcus Rashford (11-Adnan Januzaj 80') Pelatih: Louis van Gaal ARSENAL (4-2-3-1): 33-Petr Cech; 5-Gabriel Paulista, 6-Laurent Koscielny, 24-Hector Bellerin, 34Francis Coquelin; 35-Mohamed Elneny, 16-Aaron Ramsey; 23-Danny Welbeck (45-Alex Iwobi 83'), 11Mesut Oezil, 17-Alexis Sanchez; 14-Theo Walcott (12-Oliver Giroud 63') Pelatih: Arsene Wenger
Jadi ... Dari Halaman 1 Kunjungan kemarin juga mengajarkan Olivia untuk lebih bersyukur dengan hidup. “Betul, itu sih, jadi bersyukur. Aku jadi lebih bersyukur dengan yang aku jalani,” tambah Olivia. “Semuanya nggak gampang jalaninya untuk cerita nggak gampang. Makanya mereka butuh bantuan dari pihak ketiga, publik figur untuk help them,” tutup aktris kelahiran Denmark tersebut.(kplc)
Tidak hanya itu, pria yang dikenal dengan si Poltak Raja Minyak dari Medan ini mengaku tak ada cela lagi bagi lawan untuk melemahkan pasangan GSVL-MOR. “Secara rasional dengan selisih yang ada, maka sekaloi lagi saya sarankan pihak lawan tak perlu memaksakan kehendak, pasti kalau menggugat MK dengan tegas akan menolak. Coba dilihat saja sangat lemah materi gugatannya, selain itu dengan selisih yang ada sangat pasti MK menolak laporan tersebut,” tandas Ruhut. Seperti diketahui, dalam pleno KPU Manado yang digelar di Grand Kawanua Convention Center (GKCC), Kamis (25/2) pekan lalu, hasilnya pasangan GSVL-
MOR unggul jauh dibandingkan pasangan AiJA dan pasangan Hanny J Pajouw-Tony Rawung (HJPTora). Pasangan GSVL-Mor yang diusung Partai Demokrat dan PKPI menang di 7 Kecamatan yakni Wenang, Bunaken Kepulauan, Tikala, Wanea, Paaldua, Bunaken dan Singkil. Pasangan Ai-JA yang diusung Partai Gerindra dan Hanura menang di dua kecamatan yakni Malalayang dan Mapanget, sementara HJPTora yang diusung PDIP juga menang di dua kecamatan yakni Sario dan Tuminting. Dan dalam total rekapitulasi, pasangan GSVL-MOR menang telak dengan memperoleh 67.081 suara (35,59%), diikuti pasangan
Ai-JA dengan 60.925 suara (32,32%), dan terakhir pasangan HJP-Tora dengan perolehan 60.447 suara (32,07%). Melihat perolehan suara ini, berarti selisih suara GSVL-MOR sebagai pemenang selisih 6.155 suara dengan Ai-JA sebagai peringkat kedua. Melihat selisih suara kurang lebih 3,19% membuat materi gugatan yang akan dilayangkan Ai-JA ke MK lemah. Pasalnya untuk menerima gugatan, maka MK sudah dengan tegas merujuk pada payung hukum khusus yang mengatur tentang gugatan tersebut. Adalah Pasal 158 UndangUndang Nomor 8 Tahun 2015 tentang Pilkada Serentak menyebutkan
Diusung ... Dari Halaman 1 Indikasi enggan bertarung dengan Ahok terlihat ketika ia mengaku ada segelintir kelompok yang sengaja memberikan dukungan palsu kepadanya dengan maksud agar ia tidak lagi memimpin di Kota Bandung. Pasalnya, dengan elektabilitas serta popularitasnya saat ini, Ridwan bakal sulit dilawan pada Pemilihan Wali Kota Bandung 2018. “Memang ada warga Bandung yang mau? Ada, mereka yang mau jongklokin (menjerumuskan) saya. Setelah saya selidiki kenapa lawan politik malah mendukung, ternyata dia sudah punya calon wali kota (Bandung),” ucap Kang Emil tanpa mau menyebut kelompok yang dia maksud. Akhir Januari 2016, Ridwan mengaku dihubungi tiga partai besar untuk maju sebagai calon dalam Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017. Tiga partai itu adalah Partai Gerindra, PDIP dan PKS. “Hanya memberi sinyal, tapi ya menghubungi juga, sih,” ujar Emil.
Menolak maju di memperebutkan kursi DKI Jakarta 1, Ridwan pun menunjukkan sinyal-sinyal bahwa dia tetap bertahan dan memimpin Kota Bandung hingga masa jabatannya habis pada 2018. Sinyal pertama menyangkut keluarga. Menurut Ridwan, pertimbangan sangat berat jika harus memindahkan keluarganya ke Jakarta. “Berpindah-pindah tempat membutuhkan pengorbanan keluarga,” ujar Ridwan. Masih dari keluarga. Kedua, soal anaknya, Emmiril Khan Mumtadz dan Camillia Laetitia Azzahra, yang dengan tegas meminta ayah mereka tidak pergi ke Jakarta. Jangankan ke DKI Jakarta, Ridwan pernah bercerita, jika dirinya mencalonkan kembali untuk jabatan wali kota periode berikutnya, kedua anaknya tidak setuju. “Kalau anak enggak setuju. Baru diceritain sudah bilang tidak,” katanya. Faktor ketiga, hasil survei ternyata menunjukkan mayoritas warga Bandung
Politik ... Dari Halaman 1
“Ketika The New York Times atau The Washington Post karena suatu alasan menulis beberapa hal, kami bisa menuntut mereka dan memenanginya. Bukan karena tidak memiliki kesempatan untuk menang, tapi mereka benar-benar dilindungi. Kami akan membuka hukum pencemaran nama baik,” ujarnya. Trump, yang Jumat (26/2) pekan lalu meraih dukungan dari Gubernur New Jersey Chris Christie, mencerca media yang banyak menyerangnya. Dia menyatakan tidak takut untuk menuntut siapa dan apa yang dia inginkan. Namun Trump dinilai tidak memahami bahwa hukum pencemaran nama baik adalah domain provinsi. Amandemen Pertama menyatakan dengan tegas bahwa hukum menjamin atau menjembatani kebebasan berbicara atau kebebasan pers. Putusan Mahkamah Agung Amerika pada 1964 saat kasus New York Times Co v Sullivan telah membuat pejabat publik sulit mengamandemennya kembali. Berkaca pada kasus 1964, Mahkamah Agung menyatakan sulit bagi tokoh masyarakat Amerika menuntut pers. Alasannya, untuk mencerminkan komitmen nasional perdebatan tentang isu-isu publik harus tanpa hambatan, kuat, dan cakupannya terbuka. Hasilnya, perdebatan berlangsung keras, kaustik, serta kadang-kadang tajam terhadap pemerintah dan pejabat publik. “Jadi Trump adalah kurang beruntung,” tulis Huffington Post.(temc)
Anggota tim sukses Ade, Bambang Soesatyo, menampik. Pesawat mewah itu, kata Bambang, milik sendiri, yaitu milik PT Kodeco-Jhonlin. Dan, Bambang komisaris di PT itu. Setya juga siap bertarung merebut kursi tertinggi Partai Golkar. Nama lain yang beredar di antaranya Mahyudin, Aziz Syamsuddin, Airlangga Hartarto, Idrus Marham, hingga Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo. Sementara Aburizal dan Agung sudah menjadi cerita lama. Namanya pertarungan, pasti sengit dan berisik. Perang urat saraf dan kampanye hitam menjadi trik lumrah. Secara terbuka mereka menolak politik uang (money politics), tetapi uang transportasi, misalnya, dianggap bukan politik uang. Sebetulnya politik uang di arena Munas Golkar adalah trik klasik. Semua orang sudah mafhum: orang partai itu pragmatis dan transaksional. Istilah “gizi atau logistik” sudah lama dikenal di panggung politik, termasuk di
setiap Munas Golkar. Munas tahun 2009, kekuatan uang disinyalir bermain. Namanya politik uang, cuma baunya yang menyengat seperti “gas busuk”. Uang dan kekuasaan ibarat dua sisi mata uang. Saling tak melihat, tetapi selalu beriringan. Kalau mau berkuasa, siapkanlah banyak uang. Bisa juga dibalik. Kalau mau banyak uang, rebutlah dulu kekuasaan. Secara teoretis, politik uang itu haram, karena merusak demokrasi. Namun, anehnya makin dilarang, main uang justru makin diminati. Meskipun “membenci” politik uang, mereka tetap “mencintainya”. Para politisi lah yang tidak tahan untuk tak berpolitik uang. Mari kita buktikan di Munas Golkar nanti: tahankah para kandidat tidak menggunakan politik uang? Pengamat politik dari Universitas Pelita Harapan, Emrus Sihombing, menyarankan agar semua bakal calon ketua umum Partai Golkar menghindari politik uang dalam Munas.
oknum TNI, Gatot menginstruksikan agar terus dilakukan pembersihan secara rutin. Bila ada yang berhasil melakukan pembersihan maka diapresiasi. Namun, bila ada oknum yang terkena maka komandan akan ikut bertanggungjawab untuk menyelesaikannya. “Saya sadar itu. Maka saya ajukan pembersihan. Bagi yang berhasil, memperoleh, mengungkap itu prestasi. Tapi, bila ada yang tertangkap maka komandannya pun akan bertanggung jawab,” tegas mantan kepala staf TNI AD (kasad) ini. Sebelumya Presiden Joko Widodo sudah mengintruksikan perang terhadap narkoba, salah satunya Jokowi menginginkan Badan Narkotika Nasional (BNN) dengan pembentukan satuan tugas (satgas) terpadu untuk memerangi narkoba. Panglima TNI pun
mendukung kebijakan tersebut dan siap memberikan bantuan bila diperlukan. “Apa yang dikatakan untuk narkotika, kami akan siap memberikan 24 jam, memberikan pasukan yang terbaik,” kata Gatot. Dia menambahkan, keseriusan memerangi narkoba dari pihak terkait diperlukan karena status darurat narkoba. Pembersihan Narkoba Panglima TNI juga menjelaskan, penggeledahan di Perumahan Kostrad merupakan pembersihan prajurit-prajurit yang terlibat narkoba. Bahkan, masalah itu akan terus dikembangkan dengan melakukan tes urine bagi prajurit TNI. “Kemarin (penggerebekan Kostrad, Red) ditemukan tes urine, dan operasi mendadak di perumahan-perumahan prajurit. Hasilnya positif, dari situ kita kembangkan, dan mudah-mudahan terus. Kita senang bersih-bersih,” ujarnya.(b1co)
Panglima ... Dari Halaman 1 dilakukan tanpa niat serius sembuh dari narkoba. Hal ini yang mesti jadi acuan bagi prajurit TNI yang sudah dilatih untuk mempertahankan negara. “Rehabilitasi silakan. Tapi, bagi prajurit TNI saya sadar betul, saya sudah koordinasi dengan Menkes, yang bisa menyembuhkan bukan hanya rehabilitasi tapi niat seseorang. Rehabilitasi tanpa niat tak bisa. Dan prajurit TNI adalah dilatih dan persenjatai,” tuturnya. Ia pun telah memerintahkan satuan komandan untuk melakukan pengecekan rutin terhadap struktur divisi yang dipimpinnya. Upaya ini akan terus dilakukan secara terusmenerus untuk pembersihan dari oknum TNI yang nakal. “Sejak akhir 2015, saya perintahkan kepada semua Pangkotama, komandan satuan untuk melakukan pembersihan di tubuh masing-masing,” ujar Jenderal bintang empat ini. Terkait upaya pembersihan
2
DPP ... Dari Halaman 1
Trump ... Dari Halaman 1
Rehabilitasi tanpa niat, tidak bisa. TNI tidak akan merehabilitasi Prajurit TNI yang positif menggunakan narkoba tetapi langsung diambil tindakan berupa pemecatan,” ujarnya. Gatot juga menegaskan akan memberikan sanksi tegas, berupa pemecatan, bagi prajuritnya yang terlibat dalam penyalahgunaan narkoba. “Apabila dia (prajurit) sudah terkena narkoba maka dia tak bisa menjadi prajurit TNI, hukuman tambahan dipecat,” kata Panglima TNI. Dikatahui, Yonintel Komando Cadangan Strategis TNI Angkatan Darat (Kostrad) akhir pekan lalu melakukan penggerebekan dan mengamankan oknum TNI nakal karena terlibat narkoba di Perumahan Kostrad, Jakarta Selatan. Menurut dia, memang ada program rehabilitasi bagi pengguna narkoba. Namun, rehabilitasi percuma bisa
SENIN 29 FEBRUARI 2016
masih ingin dipimpin oleh dia. Faktor keempat, Ridwan mengaku masih berutang kepada warga Kota Bandung. Beberapa janji politiknya pada awal menjabat belum dihadirkan. Salah satunya, ia belum mampu menghadirkan fasilitas, infrastruktur, dan sarana transportasi modern. Jika hal itu tidak dapat diwujudkan di Kota Bandung, tentu akan mengurangi nilai jualnya di Jakarta. “Transportasi susah banget. Saya merasa sudah jorjoran bekerja, melobi, tapi ternyata tidak mudah. Kendalanya ada pada proses surat-menyurat. Negeri ini, menurut saya, tidak bisa kompetitif dengan negara lain selama regulasinya menjadi hambatan,” katanya. Faktor kelima pertanda Ridwan bakal memilih bertahan di Bandung daripada menantang Ahok adalah ketika dia mengungkapkan keberadaan segelintir kelompok yang memberikan dukungan palsu agar Ridwan tidak lagi memimpin Kota Bandung.(temc)
Politik uang diyakini akan membuat Golkar semakin tenggelam. “Kalau munas pakai money politic, Golkar akan dikelola seperti perusahaan,” ujarnya, Minggu (28/2) kemarin. Emrus mendorong agar bakal calon ketua umum Golkar bersaing sehat dengan menjual gagasan. Menurut dia, Golkar berpeluang bangkit jika pelaksanaan munas dilakukan transparan dan menghasilkan ketua umum yang dapat merangkul semua kubu. Sementara itu, politik uang akan membuat peserta munas tersandera dan dikhawatirkan memberikan suaranya untuk calon ketua umum yang tidak memenuhi kriteria. Emrus menyarankan agar bakal calon ketua umum Golkar berasal dari figur yang tidak terlalu berpihak saat konflik antara pengurus hasil Munas Bali dan Munas Jakarta terjadi. Ia juga mengusulkan agar ada batas usia bakal calon ketua umum sebagai penyegaran kepemimpinan Golkar.
bahwa pembatalan pasangan calon terpilih, hanya dapat disengketakan jika, pertama selisih suara dari 0,5 persen hingga 1 persen pada daerah yang mempunyai jumlah penduduk hingga 12 juta jiwa. Kedua, 1 persen hingga 1,5 persen untuk wilayah yang mempunyai jumlah penduduk 2 juta hingga 6 juta jiwa. Serta, selisih suara 2 persen untuk daerah yang mempunyai jumlah penduduk kurang dari 2 juta jiwa. Sehingga sengketa dapat diproses oleh MK. Di luar itu, putusan KPU atas penetapan pemenang pilkada dianggap sah. Manado yang berpenduduk di bawah 2 juta jiwa, peluang gugatan Pilkada dari pasangan calon akn diterima MK jika terjadi maksimal 2 persen suara. “Mereka (pemohon) kan mengajukannya karena perselisihan hasil. Jadi pasal 158 itu yang akan kami tetap jadikan acuan,” ujar Ketua MK Arief Hidayat. Arief menjelaskan bahwa MK akan tetap konsisten menjalankan hal tersebut meski tidak memungkiri untuk menerima alasan lain jika memang terbukti bahwa hasil pilkada dipengaruhi dengan
hal-hal lainnya saat mendengarkan keterangan pemohon. Pasal tersebut, kata Arief merupakan produk politik dan hukum yang ditentukan oleh politik UU DPR dan presiden. Kemudian pasal 158 oleh MK dibuat aturan turunnya di PMK Nomor 5 sehingga penafsiran yang betul dari pasal tersebut ada di PMK. Sementara itu, Ketua bidang OKK DPP Partai Demokrat Pramono Edhie Wibowo mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Manado yang sudah menyalurkan aspirasinya, khususnya yang memilih pasangan GSVLMOR. Khusus kader Partai Demokrat yang tidak mendukung GSVL-MOR sudah ada catatannya. “Yang memiliki KTA (Kartu Tanda Anggota) Demokrat kan harusnya wajib memenangkan kader kita sendiri (GSVL-MOR). Jadi sudah jelas, siapa kader yang tidak mendukung sudah masuk catatan kami. Dan akan ada tindakan selanjutnya dari partai. Dan Ketua Umum (SBY, red) sudah mengantongi kader yang tidak mendukung GSVLMOR,” tegas Pramono.(dewe/tric)
Menjaga ... Dari Halaman 1 Kondisi seperti itu membuat oposisi akan dibangun dengan sikap balas dendam. Anggota Komisi II DPR dari Fraksi PKS, Hadi Mulyadi, mengatakan, fraksinya mengusulkan dalam revisi UU Pilkada mengatur baik PNS maupun anggota legislatif tidak perlu mundur apabila terdaftar sebagai calon kepala daerah (cakada). “Baik PNS maupun anggota legislatif dipersilahkan ikut Pilkada tanpa harus mundur. Kecuali jika terpilih dan dilantik maka otomatis harus mengundurkan diri,” kata Hadi. Menurutnya, hal itu untuký
membuka kesempatan seluas-luasnya bagi seluruh calon pemimpin bangsa dari jalur birokrat maupun dari jalur partai politik untuk mengabdi dan berkompetisi di ajang Pilkadaý. Dia mengakui, sampai saat ini Komisi II belum menerima draft revisi UU Pilkada dari pemerintah. Selain itu, fraksinya juga mengusulkan sistem pemilu diubah dari proporsional terbuka menjadi tertutup. Sistem proporsional, kata dia, terbukti sarat money politics sehingga perlu ada aturan yang lebih rinci dan hukuman yang keras bagi pelakunya.(b1co)
“Kuncinya, siapa yang jadi ketua umum. Kalau dihasilkan dari politik uang, ini bahaya sekali,” ungkap dia. Adapun politisi Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia, mengusulkan agar interaksi peserta dengan calon ketua umum Partai Golkar dibatasi saat pelaksanaan musyawarah nasional. Pengetatan interaksi itu dilakukan untuk menghindari praktik transaksional dalam proses pemilihan ketua umum. “Perketat, batasi interaksi antara peserta munas dengan calon ketua umum,” kata Doli dalam sebuah diskusi di Jakarta Pusat. Wakil Sekjen DPP Partai Golkar hasil Munas Riau itu menuturkan, seluruh peserta munas sebaiknya tidak menggunakan fasilitas yang diberikan panitia munas. Seluruh peserta juga wajib menghadiri setiap agenda di dalam munas. Doli mengatakan, peserta seringkali meninggalkan ruangan saat hari pertama dan kedua munas. Para peserta itu memadati ruangan munas hanya
pada saat pemilihan ketua umum. Ia juga mendorong agar Komisi Pemberantasan Korupsi mengawasi jalannya munas. Para pegiat atau organisasi antikorupsi juga diharapkan ikut mengawasi jalannya munas. “Pas pemilihan jangan bawa HP supaya tidak ada barang bukti (memilih siapa). Ini gagasan yang ingin kita kembangkan dan minggu depan kita akan buat petisi tolak politik uang,” ucap Doli. Isu adanya politik uang menguat jelang berlangsungnya Munas Golkar. Munas tersebut rencananya akan digelar di Jakarta sekitar April 2016. Pihak-pihak yang berkonflik di internal Golkar sepakat dengan penyelenggaraan munas untuk mengakhiri perselisihan kepengurusan. Kementerian Hukum dan HAM memperpanjang surat keputusan tentang keabsahan kepengurusan hasil Munas Riau sejak Januari 2016 hingga enam bulan ke depan agar Golkar leluasa mewujudkan rekonsiliasi.(komc)
SULUT
SENIN 29 FEBRUARI 2016
3
Ai & HJP diminta terima kekalahan seremonial OD hadiri HUT Ke-2 Jemaat GMIM Getsemani Watutumou GUBERNUR Sulut Olly Dondokambey memberikan apresiasi kepada semangat warga Jemaat dan BPMJ GMIM Getsemani Perum Rizky Watutumou 3 wilayah Kalawat Satu, dalam upaya membangun Rumah Ibadah. Hal ini terungkap pada Ibadah Syukur Hut ke-2 Jemaat, Minggu 28/02. Pada kesempatan itu, oleh Gubernur berbagi donasi secara pribadi berupa bantuan tunai sejumlah Rp 50 juta, bagi pembangunan sarana peribadatan, khususnya gedung Gereja secara permanen dan representatif. Disela sambutan Gubernur Olly Dondokambey SE, menyatakan Salut dan Apresiasi kepada segenap anggota Jemaat dan Badan Pekerja dalam semangat kebersaman dan bahu membahu bagi tersedianya sarana peribadatan walaupun baru memasuki tahun ke-2 dalam kesatuan di Jemaat GMIM Getsemani Watutumou 3.Turut hadir dalam acara diantaranya Pejabat SKPD Pemprov Sulut dan Bupati Minut beserta jajaran.(erer)
WISUDA UNKLAB
OD: SDM Sulut harus berkualitas UNIVERSITAS Klabat menggelar upacara Wisuda ke-73 untuk 288 Wisudawan/ti, yang tersebar di 14 Program Studi, dengan mengusung tema "Redefining Future Through Excellency" dihadiri Gubernur Sulut, Olly Dondokambey, SE, pada Minggu (28/2). Gubernur Olly Dondokambey SE, dalam sambutan awalnya dihadapan Wisudan/ti serta segenap Civitas Akademika Unklab, Para Guru Besar, PR,Dekan dan Pembantu Dekan, menyatakan bahwa arah pembangunan untuk RPJMN ketiga 2015-2019 adalah memantapkan pembangunan secara menyeluruh di berbagai bidang dengan menekankan pencapaian daya saing kompetitif perekonomian berlandaskan keunggulan Sumber Daya Alam (SDA) dan Sumber Daya Manusia (SDM) berkualitas serta kemampuan Iptek yang terus meningkat. Hal menarik dalam paparan Gubernur Sulut, yakni oleh Pemerintah Provinsi memberikan apresiasi kepada Rektor Unklab, Dr Amelius Tomny Mambu,MA dan jajaran Civitas Akademika, Atas prestasi sebagai salah satu Universitas terkemuka yang mampu menghasilkan kualitas para lulusan yang handal dan terserap di pasar kerja serta banyak diminati. Untuk itu oleh Gubernur Olly Dondokambey, SE memberikan tantangan dan peluang kepada segenap Wisudawan/ti dan Alumnus UNKLAB, lewat anggaran APBD-P Sulut dan subsidi dari Departemen Keuangan RI, berupa bantuan bea siswa kepada Mahasiwa S2 untuk melanjutkan Studi di 50 Universitas Terbaik di Dunia, agar sekembalinya dari studi lanjutan dapat menerapkan ilmu dan pengetahuannya di kalangan Kampus maupun demi kemajuan Provinsi Bumi Nyiur Melambai Sulut tercinta. Turut serta dalam kegiatan ini, Kaban KesbangPol Sulut, Edwin Silangen, SE,MSi, Kadis Diknas Prov Sulut, AG Kawatu, SE, Msi, serta Anggota Legislator Sulut, Fanni Legoh.(erer)
Manado--Komisi Pemilihan Umum (KPU) Manado telah menetaplan Pasangan Calon Walikota dan wakil Walikota GS Vicky Lumentut dan Mor D Bastian, dari hasil pleno 11 kecamatan, unggul jauh dibandingkan pasangan Harley Mangindaan-Jemmy Asiku (Ai-JA) dan pasangan Hanny J Pajouw-Tony Rawung (HJP-Tora). Pasangan GSVL-Mor yang diusung Partai Demokrat dan PKPI menang di 7 Kecamatan yakni Wenang, Bunaken Kepulauan, Tikala, Wanea, Paaldua, Bunaken dan Singkil. Pasangan Ai-JA yang diusung Partai Gerindra dan Hanura menang di dua kecamatan yakni Malalayang dan Mapanget, sementara HJPTora yang diusung PDIP juga menang di dua kecamatan yakni Sario dan Tuminting. Dan dalam total rekapitulasi, pasangan GSVL-MOR
GSVL-MOR raih 67.081 suara
HARLEY Mangindaan
menang telak dengan memperoleh 67.081 suara (35, 59%), diikuti pasangan Ai-JA dengan 60.925 suara (32, 32%), dan terakhir pasangan HJP-Tora dengan perolehan 60.447 suara (32,07%). Melihat perolehan suara ini, berarti selisih suara GSVLMOR sebagai pemenang selisih 6.155 suara dengan Ai-JA sebagai peringkat
PORWANAS JABAR
SIWO PWI Sulut seleksi ketat atlit Manado - Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) PWI Sulawesi Utara sedang mempersiapkan para atlit yang akan berlaga membawa nama Sulut dalam ajang Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) yang akan digelar bulan Juli mendatang di Bandung, Jawa Barat. Ketua SIWO PWI Sulut, Boy Kussoy didampingi Sekretaris, Wolter Rumapar dan Bendahara, Rolf Lumintang, menyatakan tahun ini PWI Sulut menargetkan torehan prestasi masuk dalam lima besar. "Oleh sebab itu, seluruh jajaran pengurus seksi wartawan olahraga (SIWO) Sulut, saat ini sedang menyiapkan seleksi dan uji tanding bagi beberapa cabor yang akan di ikut sertakan dalam iven tiga tahunan tersebut. Kami berharap bukan hanya memiliki atlit yang sekedar berkualitas, tetapi juga bisa menghasilkan atlit-atlit yang berprestasi dan berpeluang untuk menyumbang medali. Itu sudah menjadi tekad dan komitmen kami, untuk lebih berprestasi pada penye-lengaraan Porwanas kali ini," urai Boy seraya menga-takan, mengingat
dalam ajang sebelumya SIWO Su-lut belum berhasil meraih prestasi memuaskan, maka kali seleksi sangat ketat dilaksanakan pada semua cabor yang di ikut sertakan, sehingga bisa mendapatkan atlit yang berpotensi untuk meraih prestasi. Lanjutnya, saat ini tengah dilakukan seleksi tim futsal di lapangan kantor Gubernur Sulut bekerjasama dengan Jurnalis Independen Pemprov Sulut. "Selain itu SIWO juga akan menggelar seleksi cabor billiard, catur dan tenis meja pada tanggal 4-5 july di kawasan youth centre mega mas Manado," jelas Boy sembari menghimbau pengurus PWI kabupaten/kota se Sulawesi Utara kiranya dapat mengirimkan atlit atlit terbaiknya. Diketahui SIWO PWI Sulut yang juga merupakan bagian dari KONI Sulut dibawah kepemimpinan Gubernur Olly Dondokambey, berencana akan mengikuti seluruh cabor yang akan dipertandingkan, masingmasing futsal, catur, bridge, tenis meja, bulutangkis, billiard, bowling, tenis dan atletik serta lomba foto dan karya tulis.(erer)
kedua. Meski sudah kelihatan dengan jelas pemenang Pilwako Manado, tapi masih ada juga upaya-upaya untuk mempertanyakan hasil perhitungan suara. Hal ini menimbulkan keprihatinan dari berbagai elemen masyarakat, termasuk dari Deprov Sulut, salah satunya Ketua Komisi IV James Karinda, SH.MH. "Pilkada Manado akan reda jika paslon Harley Mangindaan (HM)-Jimmy Asiku (JK) dan Hanny Joost Pajouw (HJP)-Tonny Rawung (TORANG) secara jantan menerima," ujar Karinda. Apalagi Karinda melihat kedua kopetitor GSVL-Mor tersebut masih memiliki karir
HANNY Pajouw.
yang cukup panjang di dunia politik. “Pasangan Harley Mangindaan dan Jimmy Asiku, serta Hanny Joost Pajouw-Tonny Rawung merupakan politisipolitisi muda potensial yang memiliki masa depan politik yang menjanjikan dan kebesaran hati mereka inilah yang dinanti rakyat,” katanya. Dia mengingatkan akan janji siap
menang siap kalah yang telah diikrarkan oleh para pasangan calon sebelumnya. “Masyarakat mengharapkan ikrar siap menang siap kalah untuk direalisasikan oleh para pasangan calon. Selama ini masyarakat sudah dibingungkan dengan tahapan Pilkada yang terganggu. Jangan ganggu lagi masyarakat dengan polemik seperti ini,” tuturnya. Legislator Partai Demokrat mengatakan bahwa, saat ini masyarakat butuh pemimpin yang gentleman dan sportif mengakui kemenangan ataupun kekalahan orang lain. “Apa yang menjadi ikrar harus dibuktikan, dan pasangan nomor urut 1 dan 4 masih ada waktu untuk membuktikan kepada rakyat bahwa mereka adalah pemimpin yang sportif dan gentleman,” tutupnya.(dede)
FORKI SULUT
Ringkuangan resmi Ketum Pengprov FORKI Sulut
KETUA Umum PB FORKI, Jenderal TNI Gatot Nurmantyo, secara resmi melantik Jemmy Ringkuangan AP MSi, sebagai Ketua Umum Pengprov Forki Sulut, Sabtu (27/2) akhir pekan lalu.(foto: ist)
Jakarta-Ketua Umum PB FORKI, Jenderal TNI Gatot Nurmantyo, secara resmi melantik Jemmy Ringkuangan AP MSi, sebagai Ketua Umum Pengprov Forki Sulut. Pelantikan Jemmy Ringkuangan AP, MSi, digelar di Mabes TNI Cilangkap Jakarta, Sabtu (27/2) kemarin. Acara tersebut diawali dengan Gashuku Karate yang diikuti oleh seluruh perguruan Karate di Indonesia dan para pengurus PB FORKI, Pengprov FORKI se Indonesia, dirangkaikan dengan Pelaksanaan Rapat Kerja Nasional untuk membahas persiapan PON 2016 di Bandung nantinya. Dalam sambutannya Jendral Bintang empat tersebut mengatakan, dalam rangka meningkatkan frekuensi kompetisi para atlet karate dari
setiap Perguruan Anggota FORKI dan Pengurus Provinsi FORKI guna menjaring atletatlet Karate berbakat. Terbentuknya jenjang dan pola pembinaan olahraga karate yang terintegrasi dengan melibatkan seluruh komponen pendukung. Untuk menjaring atlet-atlet berprestasi dan berbakat sebagai proyeksi dari Kejuraan Nasional FORKI, Asia (AKF), Regional (SEA Games, Asian Games, Asean University Games, Dunia (WKF), dan Olimpiade 2020 yang direncanakan berlangsung di Jepang. "Olahragawan berprestasi adalah patriot sejati yang sesungguhnya. Karena, hanya dengan prestasi di bidang olahraga mampu memaksa siapa pun di dunia menghormati Sang Saka Merah
Putih," tegas Gatot Nurmantyo. Lebih lanjut, Gatot Nurmantyo menilai bahwa segi pembinaan merupakan salah satu kunci emas menciptakan atlet-atlet terbaik untuk bisa meraih mimpinya tersebut. Jadi, pembinaan harus terus dilakukan, baik itu bentuknya kompetisi di dalam negeri ataupun di luar negeri. Dan itu harus rutin dijalankan, termasuk kejurnas karate yang selama ini telah berjalan dengan baik. Sementara itu, Ketua Umum Pengprov FORKI Sulut, Jemmy Ringkuangan AP MSi, kepada elnusanews.com mengatakan bahwa sangat berbangga mendapatkan kehormatan dilantik langsung oleh Ketum. PB. FORKI yang merupakan Penglima TNI, menurut JR sapaan akrab Jemmy Ringkuangan bahwa amanah ini akan dijaga dengan kerja keras untuk mengembangkan Karate di Sulut. Capaian pra PON di Medan dimana Sulut berhasil meloloskan 5 atlit untuk berlaga di ajang PON Bandung adalah salah satu bukti kerja bersama Pengprov. "FORKI Sulut yang baru terbentuk dan dilantik. Kedepan kita harus lebih memaksimalkan kerja agar supaya olahraga karate mampu kembali berkibar dan menghasilkan prestasi," ungkapnya. Lanjut Ringkuangan mengatakan Pemerintah Provinsi Sulut, khususnya Gubernur dan Wagub Sulut serta Sekprov dan forkopimda selaku pembina FORKI apalagi pak Olly Dondokambey selaku Ketua Umum KONI Sulut sangat mendukung penuh kegiatan cabang olah raga apapun demi meningkatkan potensi olah raga di wilayah Sulawesi Utara. "Beliau (Gubernur-red) terus memberikan motivasi dan dukungannya demi kemajuan olah raga di Sulawesi Utara. Sarana dan prasarana olah raga raga kedepan bakal terwujud dimasa kepemimpinan mereka berdua (OD-SK) lima tahun kedepan serta Karate mampu kembali berkibar dan menghasilkan prestasi gemilang menuju Sulut Hebat yang lebih baik," pungkas Ketua Pakasaan Passo Indonesia yang juga selaku Panglima Organisasi Elang Nusantara.(erer)
BUTUH DANA CEPAT?? JAMINKAN BPKB MOBIL/MOTOR ANDA BISA TAKE OVER ATAU TITIP MOBIL MASIH KREDIT LANGSUNG CAIR
HUBUNGI LEO
0812 8436 5309
TEMPAT KOST Kost Tomohon 100 meter arah barat SMP Negeri 1, Fasilitas:kamar mandi dalam,tempat tidur lengkap,meja, kursi,dapur,TV umum. Telp.(0431)3159710, HP. 0821 8722 1647
YUSTISIA penanganan korupsi Kajati minta Kejari evaluasi kinerja KEJATI Sulut TM Syahrizal meminta para Kajari agar mengevaluasi target kinerja di masing-masing Kejari, termasuk penyerapan anggaran. Syahrizal memerintahkan agar para Kajari menindak tegas jika ada jaksa atau tata usaha yang melakukan perbuatan tercela. "Jika tidak, Kajari juga bisa dihukum. Artinya jika ada atasan tidak menegur bawahan yang indispliner, atasan juga akan dihukum," tegas jaksa tinggi ini. Sementara terkait Tindak pidana korupsi (Tipikor), ditegaskan Kajati merupakan kejahatan luar biasa alias extra ordinary crime yang harus ditindak tegas. Menurutnya, hal itu pasti yang menjadi perhatian khusus. "Tipikor harus ada perhatian khusus dari seluruh Kajari. Selain mengakibatkan kerugian negara, tindak pidana ini bisa merugikan hak-hak sosial dan ekonomi warga negara. Ini kejahatan luar biasa," ujarnya. Berbeda tempat Kasipenkum Arief Kanahau mengatakan, sejumlah kasus tipikor tetap berjalan. "Baik itu laporan masyarakat pasti ditindaklanjuti. Jika benar ada penyimpangan prosesnya akan berlanjut," katanya tanpa menyebutkan kasus apa yang sedang ditangani Kejati Sulut.(teem)
TIPIKOR MAMI BOLMUT Tenaga honorer sebut banyak faktur difiktifkan
SENIN 29 FEBRUARI 2016
4
Besok, Operasi Simpatik Samrat 2016 resmi digelar Wakapolda: Hindari sikap arogansi personil kepada masyarakat saat razia! Manado—Tahap persiapan jelang dilaksanakannya Operasi Simpatik Samrat Tahun 2016, dilanjutkan dengan Latihan Pra Operasi (latpraops). Latpraops tersebut dibuka oleh Wakapolda Sulut, Kombes Pol Drs Sutrisno Yudi Hermawan, dihadiri para Pejabat Utama, Kasat Lantas Polres/ta jajaran, beserta seluruh personel yang ditugaskan dalam operasi yang rencananya akan berlangsung dari tanggal 1 hingga 21 Maret mendatang. Wakapolda saat membacakan amanat tertulis Kapolda Sulut Brigjen Pol Wilmar Marpaung mengatakan, latpraops ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan para personel yang dilibatkan dalam operasi. “Tujuan latpraops adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan para personel yang dilibatkan dalam operasi, sehingga tercipta pola tindak
WAKAPOLDA Sulut, Karo Ops dan Dirlantas memberikan pengetahuan dan ketrampilan kepada personil yang dilibatkan dalam Operasi Simpatik nanti.(foto: hms/plda)
dalam teknis dan taktis kepolisian serta dapat memperoleh hasil maksimal,” kata Wakapolda, Jumat (26/2) pekan lalu, di ruang Tribrata Mapolda Sulut. Wakapolda pun berharap, agar seluruh peserta mengikuti latpraops dengan baik dan penuh kesungguhan. Selain itu, pada pelaksanaannya nanti, seluruh personel juga dihimbau untuk menghindari
tindakan arogansi. “Latpraops ini jangan hanya dijadikan kegiatan formalitas saja. Ikuti latpraops dengan baik dan penuh kesungguhan, sehingga dapat menunjang pelaksanaan operasi simpatik. Hindari sikap arogansi personel di lapangan dengan memberikan APP sebelum dan sesudah pelaksanaan operasi. Lakukan koordinasi dengan instansi terkait baik dalam melakukan
razia, stationer maupun mobile,” pungkas Wakapolda. Diketahui, latpraops serupa juga akan dilakukan di masing-masing Polres jajaran, sebagai tindak lanjut dari pelaksanaan latihan ini. Operasi Simpatik merupakan Operasi Kepolisian Terpusat yang dilaksanakan secara serentak diseluruh Polda di Indonesia. Sedangkan apel gelar pasukan personel, renca-
nanya akan dilaksanakan pada Selasa (1/3) nanti. Sebelumnya, mengawali persiapan Operasi Simpatik Samrat2016, Ditlantas Polda Sulut sebagai penjuru pelaksanaan operasi mengadakan rapat koordinasi (rakor) bersama instansi terkait, diantaranya TNI, Dinas Perhubungan dan Jasa Raharja. Rakor yang berlangsung di Mapolda Sulut tersebut bertujuan untuk menyamakan persepsi dan cara bertindak antar instansi tersebut, sehubungan dengan akan dilaksanakannya operasi simpatik. Direktur Lalulintas (Dirlantas) Polda Sulut, Kombes Pol Subandriya mengatakan, seluruh instansi yang dilibatkan dalam operasi simpatik ini berkewajiban untuk memberikan pembinaan bagi masyarakat yang melanggar peraturan lalulintas. “Tertib berlalulintas adalah tanggung jawab kita bersama,” jelas Dirlantas.(erel)
TIPIKOR RTJK LIANDOK
Oknum pejabat penguji & penerbit SPM bakal tersangka
TERDAKWA MaMi Bolmut membantah keterangan dari para saksi yang dihadirkan JPU.(foto: onal/sk)
KASUS korupsi penyalahgunaan anggaran dana APBD di Sekretariat Pemkab Bolmut tahun 2012, dengan tersangka Bendahara Pembatu IZMY alias Iyam, kembali menuai fakta baru. Pasalnya, 5 tenaga honorer yang dihadirkan Jaksa Penuntut Umum (JPU) Arief Kanahau, di Pengadilan Tipikor Manado, pekan lalu, terungkap bahwa ada banyak faktur yang difiktifkan dengan cara membuat faktur sendiri dan meminta cap ke pihak ketiga. "Kami ditugaskan terdakwa untuk membuat faktur, kemudian diisi dan meminta cap dari pihak ketiga," tutur salah satu saksi, dihadapan Ketua Majelis Hakim Halidja. Kemudian bahwa dari dana yang turun di 11 pos anggaran, ada 3 pos termasuk dana Makan Minum (Mami) yang difiktifkan. Dimana tidak ada pengadaan namun barangnya ada. "Termasuk dana Mami, tidak ada pengadaan tapi dananya ada," terang saksi. Usai memeriksa ketiga saksi, Hakim memberikan kesempatan kepada terdakwa untuk menanggapi keterangan para saksi. Dan tanggapannya terdakwa membantah semua keterangan saksi. "Semua yang mereka katakan bohong, karena mereka juga terima uang dari saya," bantah terdakwa. Diketahui dalam dakwaan JPU kasus korupsi yang mengakibatkan kerugian Negara mencapai Rp2,7 miliar, sudah mulai diusut Polda sejak 2013 silam. Dalam proses penyelidikan yang panjang, penyidik Tipikor sempat memanggil sejumlah pihak-pihak terkait guna memberikan keterangan. Nah dalam pemeriksaan ini didapati bahwa terdakwa sebagai bendahara pembantu bertanggungjawab terhadap 11 pos anggaran yang dikucurkan sekitar Rp4 miliar. Termasuk anggaran kepala daerah di sekertaris Bolmut. Berdasarkan pemeriksaan ditemukan banyak yang difiktifkan. Sehingga menciptakan kerugian Negara sekitar Rp2,7 miliar. Termasuk anggaran Mami.Atas perbuatannya, terdakwa diancam dengan Pasal 9 Jo. Pasal 18 Undang-undang nomor 31 tahun 1999 tentang pemberantasan tindak pidana korupsi sebagaimana telah diubah dan ditambah dengan Undang-undang nomor 20 tentang perubahan atas Undang-undang nomor 31tahun 1999, tentang pemberantasan tindak pidana korupsi Jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP.(rees)
PEMBELIAN Arloji/Jam bermerk Rolex,Omega,Cartier,Ebel,dll dengan segala kondisi dengan harga tidak terbatas.TERIMA BELI SEMENTARA.Hub:J.E& CAKUNG.Tidak melayani SMS.Terima 24 Jam. Hp:0852 4059 8888 / BBM : 73MSB0ND
FINANCE
Manado—Kabag Keuangan dan Pejabat Penguji dan Penerbit Surat Perintah Membayar (SPM), HA Wajong, bakal terseret dalam kasus korupsi Rumah Transmigrasi dan Jamban Keluarga (RTJK) di Desa Liandok, Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) tahun 2013. Pasalnya, pada sidang sebelumnya, Wajong selaku Kabag Keuangan dan Pejabat Penguji dan Penerbit SPM mengatakan, bahwa pencairan dana 100% atas perintah terdakwa JP alias Jefry, selaku Plt Kadis Disosnakertras saat itu. Padahal proyek baru selesai 65%,dengan alasan pemegang tender saat itu yakni terdakwa DK alias Kondoy, adalah orang dekat Bupati. Pada sidang selanjutnya, terungkap dalam persidangan, jika dana sebesar Rp494 juta, mengalir ke Bupati. Dalam sidang kali ini, Jumat (26/2) lalu, Jaksa Penuntut Umum (JPU) Yosephus Septiandoko, kembali menghadirkan dua orang saksi. Dua saksi tersebut Susilo Darwinto, mantan Kepala seksi (Kasi) Pencairan di Kantor Pusat Perbendaharaan Negara
BERITA PANGGILAN SIDANG Ditujukan kepada : 1. FEMMY KAUNANG, perempuan, Warga negara Indonesia, Pekerjaan swasta, Alamat Dahulu bertempat tinggal di Kelurahan Bahu Lingkungan IV Kecamatan Malalayang Kota Manado, sekarang sudah tidak diketahui alamatnya di Indonesia Selanjutnya disebut : TURUT TERGUGAT VI
DUA saksi dihadirkan JPU untuk memberikan keterangan dihadapan Majelis Hakim, di Pengadilan Tipikor Manado.(foto: onal/sk)
Disosnakertras dan DK alias Kondoy selaku kontraktor. Ketiganya oleh JPU didakwa bersalah karena pada tiga tahun lalu, terlibat dalam korupsi proyek RTJK di Desa Liandok. Dimana, dalam proyek tersebut, berdasarkan DIPA-026. 06.4.179026/2013 telah dianggarkan sebesar Rp6.753.475. 000, dan direvisi lagi lewat
DIPA nomor DIPA026.06.4.179036/2013 dengan jumlah Rp6.666. 439.000. Sayangnya, dana digunakan sebagai proyek RTJK untuk 100 unit tipe 36, terpakai hanya sebesar Rp3.478.500.000 yang dikerjakan oleh PT Anrekon Cipta Pratama selaku pemegang tender dalam proyek tersebut. Akibat perbuatan tersebut,
terciptalah kerugian negara sebesar Rp2.491.577.176,26. Dan ketiga terdakwa ikut dijerat JPU dengan pasal 2 ayat (1) jo pasal 18 Undang Undang Republik Indonesia Nomor 31 tahun 1999, tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, sebagaimana telah diubah dengan UU RI No 20 tahun 2001 tentang, Perubahan atas UU RI No 31 tahun 1999.(rees)
SUMBER KARUNIA Showroom Malalayang I No.80 ( Sebelum LAPANGAN BANTIK Arah Pusat Kota )
HP.0852 4011 2888 / (0431)333 5077 / (0431)881 0031
2. HENNY KAUNANG, perempuan, Warga negara Indonesia, Pekerjaan swasta, Alamat Dahulu bertempat tinggal di Kelurahan Bahu Lingkungan IV Kecamatan Malalayang Kota Manado, sekarang sudah tidak diketahui alamatnya di Indonesia Selanjutnya disebut : TURUT TERGUGAT VII 3. TINNY KAUNANG, perempuan, Warga negara Indonesia, Pekerjaan Ibu Rumah Tangga, Alamat Dahulu bertempat tinggal di Kelurahan Bahu Lingkungan IV Kecamatan Malalayang Kota Manado, sekarang sudah tidak diketahui alamatnya di Indonesia Selanjutnya disebut : TURUT TERGUGAT VIII. Isi Berita : Dipanggil menghadap sidang di Pengadilan Negeri Manado pada : Hari : Kamis Tanggal : 24 Maret 2016 Pukul : 09.00 WITA Dalam perkara nomor : 81/Pdt.G/2016/PN.Mnd
KIJANG KRISTA EFI 1.8 2001 HIJAU
GRANDMAX PU 1.5 AC/PS 2013 HITAM
GRANDMAX 1.3PU 2013 HITAM
XENIA Li FAMILY 2007 HITAM
NISSAN MARCH 1.2 2012 ORANGE
KIJANG EFI LSX 1.8 2001 MERAH
DP28Jt,Angs.3,3Jt(23x)/ Angs.2,4Jt(35x)
DP.23Jt,Angs.3,5Jt(23x) / Angs.2,6Jt(35x)
DP.23Jt,Angs.3,2Jt(23x)/ Angs.2,4Jt(35x)
Antara,----- HERLANY TUMEWU ---- sebagai PENGGUGAT LAWAN HENGKY KAUNANG ---- sebagai TERGUGAT Pengadilan Negeri Manado JURUSITA PENGGANTI
DP.25Jt,Angs.2,3Jt(35x)/ Angs.1,9Jt(47x)
MOUNA C.C. KALIGIS, SH
Pinjam Dana Cepat..?? Jaminan BPKB.Angsuran bermasalah..?? Take Over Kredit..??Kurang dana beli mobil/motor..??Juga melayani kredit modal kerja jaminan sertifikat rumah/tanah.PROSES CEPAT.Hub: Adi 0823 9439 6006
Harga Menarik.Hub.0851 0136 9886/0812 4288 4555
ELITA PROPERTY
Dikontrakkan rmh blkng RS Kandow Malalayang,2KT ada kamar mandi dlm,perabot,garasi, PAM, sumur.Harga 17,5jt/thn. Hub.
Dijual tanah di pusat kota Manado LT.3000 &4000m2.
(KPPN) Manado, dan Maryke Kolinug dari pihak BNI Manado. Dihadapan Hakim Jemmy Lantu SH MH, saksi Susilo Darwinto mengatakan, bahwa dana proyek tersebut dicairkan 100% oleh KPPN, karena adanya Surat perintah membayar (SPM), dan tidak pernah mengetahui jika proyek tersebut ada garansi Bank dari BNI. Pasalnya, jika pihak KPPN mengetahui bahwa proyek tersebut belum selesai, maka tidak akan ada pencairan 100%. Dalam sidang tersebut, juga terungkap jika penerbitan SPM bisa dilakukan tanpa persetujuan dari Kepala Dinas selaku Kuasa Pengguna Anggaran (KPA). Dari fakta sidang yang ada, salah satu Penasehat Hukum (PH) yang mendampingi terdakwa Jeffry meminta agar HA Wajong harus dijadikan tersangka dalam kasus ini, karena Wajong dinilai membuat Surat Perintah Membayar (SPM), padahal proyek tersebut belum selesai. Diketahui, kasus ini menyeret tiga orang terdakwa yakni JK alias Joel sebagai PPK, JP alias Jefry Plt Kadis
Dikontrakkan rmh mewah Manimbang 5KT,5KM,AC,Garasi 2mobil,halaman luas parkir muat 10 mobil.Harga menarik. Hub: 0851 0136 9886/0812 4288 4555
0851 0136 9886/0812 4288 4555 Dijual tanah Manimbang LT.400 / 3200/1Ha,virw laut kota Manado.Harga bagus.Hub: 0851 0136 9886 / 0812 4288 4555
KOST Kost Exclusive fasilitas AC,Non AC,TV,Furniture,Kamar mandu/ WC dalam.Jl.Sam Ratulangi ( depan jl.pertigaan lampu me-
DP.25Jt,Angs.32Jt(35x) / Angs.2,7Jt(47x)
rah),dpn Hotel Galaxy.Harian/ Mungguan.Hub.0853 9964 0234
LOWONGAN KERJA
TERIMA KOST HARIAN / mingguan / bulanan.Full AC,TV,Fasilitas Lengkap. Dikontrakkan 2 ruangan kantor depan PJR Samrat.Hub.0852 4088 6111/0811 436 111
SOLID GROUP Perusahaan di bidang Jasa Keuangan membutuhkan KONSULTAN ANA-LIS. Benefit: Gaji pokok,Reward,Bonus.Ke-tentuan : Pria/ Wanita min. 18thn,pend.min.SMU/SMK.Walk Interview Senin ~ Jumat ( 09.00~15.00) CP:CAHYO (0823 4525 7712)
SEWA EXCAVATOR
SPA & MASSAGE
Excavator mini. Hub.0813 4033 9205 Valent.
EXOTIC SPA MENGHADIRKAN LAYANAN PIJAT PANGGILAN
DP.25Jt,Angs.2,3Jt(35x) / Angs.1,9Jt(47x)
KHUSUS KE HOTEL DENGAN TENAGA WANITA BERSIH, CANTIK,MUDA ,PROFESIO-NAL,RAMAH & SOPAN.PASTI PUAS & TIDAK KECEWA. HUB: 0823 4788 8621
JUAL PAJEKO DIJUAL KAPAL IKAN ( PAJEKO) SIAP PAKAI.Spek ukuran P:21m / Lebar : 4 m (body baru),pukar/jaring 250x50m,mesin 2x40PK mulus,wings,genset,alcon,surat ijin lengkap.Harga 215jt NEGO.Hub.0852 9872 9467 / 0813 5602 1185
PAKET SPESIAL VALENTINE HANYA DENGAN RP.100.000, DAPATKAN PAKET BUY 1 GET 1 FREE (PASANG 1 BULAN GRATIS 1 BULAN), BERLAKU UNTUK PEMASANGAN IKLAN BARIS, PROMO SELAMA BULAN FEBRUARI 2016
SENAYA
SENIN 22 FEBRUARI 2016
SENI DAN BUDAYA
5
puisi-PUISI Dikencingi Bulan Karya Boy Boangmanalu Jika nanti bulan telanjang tanpa sehelai-pun awan dan gemuruh langit menjatuhkan kembangkembang bintang,gelarlah tikar: bekas kita meninggalkan pakaian lajang. Bentangkan diantara sisik jalan dan jerjak besi kondominium,sebab disana bulan yang telanjang diam-diam kencing dan orang-orang akan menjilati pelepah-pelepah amis cahaya. Sandarkan juga gerobak kita di jerjak-jerjak besi itu tak perlu pampangkan papan nama atau putih kain bergores tinta cukup nyalakan saja pelita sepanjang sumbu terjaga ,agar nyala yang cahaya adalah punya kita sendiri sedang kencing bulan telanjang adalah hak milik dua sejoli yang kencang berpegangan menyeruput racun asmara.
Sad Ending Karya Nurhidayah
Lekas, raciklah bumbu gula dan kopi atau teh dan jahe seduh dengan air perasan jimat malam berkarat agar rasa yang tercipta adalah pecah cahaya keping-kepingnya bingung di mata, juga linglung di kepala.
DIA yang selalu jadi Dilema buat kita, yaitu CINTA. Sebenarnya dia gak salah apa-apa, cuman kita aja terkadang salah menempatkan dan salah mengartikan. Kita menyukainya, tapi ada suatu hal yang membuat kita menolaknya. Susah ditebak dan datangnya tibatiba. Gue Widy, cewek yang pernah dapat gelar sebagai “Cewek Melancholis” itu kata Pak Indra, guru IPS waktu Gue masih kelas 3 SMK. Mungkin pak Indra bilang gitu, karena wajah Gue yang selalu terihat galau, sikap Gue yang lemah lembut, serta mata yang sendu. Gak cantik emang,,,tapi setidaknya manis. Hahahaa Narsis. Kalaupun ada orang muji Gue cantik, itu fitnah, beneran dechhh itu pasti Modus. Sekarang Gue udah Lulus SMK dan Gue langsung mutusin untuk kuliah. Selain kuliah, Gue juga sambil kerja. Pengalaman pertama, Gue kerja di Toko. Hari pertama Gue kerja, so far so goodlah, Gue juga orangnya lumayan amiable, jadi cepet dapat teman. Namanya Tari. Dia yang pertama menjadi temanku di Toko tersebut. Setelah sudah bermingguminggu, Gue jadi akrab sama semuanya. Hingga suatu hari, Dia nanya status Gue, ya udah Gue bilang kalau Gue single. Nahh Pagi jam 08:00 WIB Toko udah dibuka, tentunya pembeli sebentar lagi bakalan masuk Toko. “Breemmhhhh” yerdengar suara motor berhenti didepan Toko. Terlihat ada seorang cowok berkulit kuning langsat, rambut lurus dan badan yang tidak terlau tinggi. Gue sihh biasa aja pertama ngeliat dia, tanpa ada perasaan lebih. “Kak beli rokok” kata si cowok itu kepada Tari. Gue ada disudut rak shampoo, lagi nyusun barang “Ehhh kamu bang, apa kabar?” Sapaan si Tari yang begitu ramah terhadapnnya. “Baik kak” cowok itu sambi senyum. Tak lama kemudian, Tari memanggil ternyata cowok itu namanya Gilang. Dia mentraktir kami berdua dengan Es Cream Magnum, “Ehhmmmm Enakkk” gumamku dalam hati. Setelah Gilang keluar, Tari bilang kalau si Gilang jomblo juga. Jujur sihh Gue sih biasa aja, gak ada perasaan yang lebih gitu. “Ihhhhh kamu ini Wid, dia manis lochhh” Tari terus memujinya. Dan entah karena apa, sejak hari pertama Gue lihat dia yang tadinya biasa-biasa aja, tiba-tiba perasaan itu berubah
Dan biarkan segenap tubuh jenuh di atas gelombang maksud seribu penjuru,di bawah telanjang bulan,di sisi lingkaran sebelah mana kita letakkan kemiskinan diantara megah lalu lalang kendaraan.
Api Mengukir Airmata Karya Fahmi Zen Alaydrus Tetesan airmatanya berubah menjadi api berkobar berkibar bangkit tak pandang mata dalam hiruk pikuk dan keheningan dia berantas walau disini sungai mengayunkan kerinduannya Api yang menguncang seluruh jiwa dan raganya berkobar dengan leluasa, berkibar dengan merdeka disini dia bangkit dan mengenang tentang jiwanya bahwa api tetap menyala dalam airmatamu
Antara kekuatan & kelemahan Karya Fahmi Zen Alaydrus Aku tak mampu menyimpan matahari di dalam dadaku bergejolak api seperti hendak tsunami yang menerjang bumi Rantai menerkam keras di hadapan mukaku berlapis lilin meleleh namun api itu terus nyarak Aku tak mampun menyimpan bulan di dalam dadaku bersimbur salju seperti hendak bergoyang yang menerjang isi bumi
Api Dalam Hati Karya Fahmi Zen Alaydrus Di dasar hatimu, tersimpan titik nyala perlahan-lahanku menghempaskannya untuk memadamkanya Pada masa itu daku menyerah api yang terus menyala dalam hatimu akanku padamkan dan diiringi cinta walaupun disiram dengan air, selalu saja menghembuskan napas apinya
seketika. Setiap dia datang jantung ini Degdeg’an aja bawaannya, keringat dinginlah pokoknya. Lama-lama Gue juga lumayan akrab sama dia, karena sekarang Tari udah resign dari Toko, jadi gue yang stay sekarang. Hari demi hari gue terus ketemu sama Gilang, perasaan itu terus menyiksa, ditambah lagi Gilang yang senyumnya super sweet, cool, tapi terkadang nyebelin juga. Dia itu kadang cuek, dan bahkan terkadang tuch kayak yang sama sekali gak kenal sama Gue. Beli yaa beli aja tanpa ada basa/i, ya udahlah mau gimana lagi. Siang itu cuaca sangat panas, Gue sendiri di Toko, kebetulan bos juga lagi keluar makan siang. Eeeh tiba-tiba Gilang datang. Youupssss dengan senyumnya yang bikin orang Diabetes, dia langsung nawarin buku Novel yang dia bawa dari kantornya, kebetulan dia kerja di Agromedia. Gue lupa apa judul Novel yang dia tawarin waktu itu, cuman ingetnya Novel galau. Dia cerita dari awal sampai Ending dari cerita Novel tersebut. waktu dia nanya mau beli apa gak, yaa Gue bilang enggak. Lochhh kenapa? Iyaa kan Gue udah tahu ceritanya,,Hheeee siapa suruh udah cerita duluan. Pokonya Gilang itu kumat-kumatan orangnya. Kadang sweet, kadang acuh, Resehhhh. Gak terasa dua bulan juga Gue kenal sama Gilang. Biasanya orang yang udah kenal segitu lamanya mungkin udah chattingan, bukan? Tapi ini gak sama sekali. Habisnya Gilang juga gak pernah minta Nomer Hp Gue, yaa sudahlah. Nahhh sepertinya Angin menyampaikan harapan Gue ke Gilang, biar dia minta nomer Hp Gue. Tiba-tiba Gilang datang dan minta nomer Hp Gue. Tapi semuanya gak sesuai harapan Gue. Gue ngambek dan gak kasih nomer Hp Gue ke dia. Cara minta dia itu sumpah nyebelin banget. Gimana enggak coba, masak dia bilang “Gimana kamu gak jomblo, udahlah gak usah jual mahal, minta donk nomer Hp kamu” . Hhmmmm dasar bahasa-bahasa buaya darat banget tuchhh. Gue gak nyangka aja, kenapa cara dia minta dengan bahasa yang kayak gitu, Gue jadi Risih sama dia. Sejak itu, dia sedikit cuek sama Gue, dan gak ada minta-minta nomer Hp Gue lagi. Disisi lain, Gue nyesel juga, kan selama ini Gue udah berharap dia minta Nomer Hp Gue, tapi kenapa malah kayak gitu kejadiannya. Mungkin belum jodohnya Gue jadian sama Gilang. Sampai akhirnya terdengar kabar, kalau Gilang udah punya pacar.
Tusukanmu yang begitu sejuk, dengan mata yang seperti pedang Maknamu memperkuat sinar yang berkecimpung dalam halusinasi
Surat Kabar Harian (SKH) Swara Kita, terhitung 28 Oktober 2013 kembali membuka halaman Seni dan Budaya (Senaya), yang terbit secara berkelanjutan pada setiap edisi hari Senin. Kami menyadari, tidak seharusnya kita melupakan nilai-nilai seni dan budaya dikarenakan perkembangan zaman dan pengaruh dari budaya barat yang memang sangat berbeda jauh dengan akar budaya yang tertanam sejak Indonesia Merdeka. Swara Kita ingin menjadi bagian bagi pengembangan seni dan budaya di Sulawesi Utara. Olehnya, kami memberikan kesempatan kepada seluruh pegiat seni dan budaya di daerah ini untuk bisa berbagi karya baik kritikan, tulisan maupun karya sastra untuk bisa dikirimkan ke media kami melalui alamat email: redaksi@swarakitamanado.com, atau di senayask@yahoo.com dan swara_kita@yahoo.com.(*)
Peran Teater dalam merintis kesuksesan (5) Oleh Kamajaya Al Katuuk TINDAKAN tersebut akan menghasilkan kemampuan untuk selalu stabil dalam situasi bagaimanapun. Pribadi seperti demikian dapat tercipta karena yang bersangkutan memilki dasar tanggung jawab terhadap intergritas dirinya. Perihal prediktor kedua,
yaitu kemampuan memahami tentang “dengan siapa dia berada?” adalah terkait akan kesadaran dan pemahaman mengenai siapa mentor, jaringan internal dan eksternal yang dapat menentukan kesuksesan kariernya. Bagaimana pula ia mengolah pengalaman-pengalaman tersebut untuk kepentingan pengembangan pekerjaan.
Dalam kategori ini, hal tersebut lazim disebut sebagai kemampuan menjual hasil pekerjaan yang pada hakikatnya dia menjadi orang yang senantiasa berusaha untuk memajukan organisasi tempatnya bekerja. Adapun kemampuan untuk memahami “bagaimana” berkaitan dengan kategori pengembangan kemampuan teknis bidang pekerjaan.
Secara teoretis, kemampuan ini yang menjadi modal perseorangan. Secara profesional, dia menjadi ahli yang dipercaya dalam pekerjaannya. Berdasarkan uraian teoteris tersebut maka pengalaman bersanggar ini sangat relevan dijadikan media pengembangan diri anggota sanggar teater. Pemahaman diri secara utuh, penghayatan akan
keunikan karakter yang dimiliki diri, pemahaman akan lingkungan sekitar, serta penguasaan diri untuk mengambil tanggung jawab sesuai dengan pembagian tugas dalam menggarap pementasan yang diajarkan selama bersanggar teater akan menjadi modal untuk meraih sukses, baik ketika masih dalam masa studi maupun setelah memasuki dunia karier.(bersambung)
KOMISARIS UTAMA: Ina Eryana. KOMISARIS: Christianus H. DIREKTUR UTAMA: Meilany Mongilala, DIREKTUR: Hendra Zoenardjy, WAKIL DIREKTUR I: Ronald Rompas, WAKIL DIREKTUR II: Noldy Poluan, PEMIMPIN REDAKSI: Hendra Zoenardjy. REDAKTUR EKSEKUTIF: Ronald Rompas, Donny Wungow, Glenly Bagawie, Tonny Mait MUSYAWARAH REDAKSI: Hendra Zoenardjy, Ronald Rompas, Donny Wungow, Glenly Bagawie, Tonny Mait. REDAKTUR: Robby Liando, Hanny Rais REPORTER: Deddy Wakkary, Hanny Rais, Robby Liando, Ronald Sumakul. KORDINATOR BIRO: Wolter Pangalila (BITUNG-MANADO), Stenly Lumempow (MINAHASA RAYA), Stenly Gaghunting (NUSA UTARA), Yunita Datalamon (BOLMONG RAYA), BIRO-BIRO: Glenly Bagawie (TOMOHON), Erwien Bojoh (MINAHASA), Rusdianto Rantesalu (MINUT), Servi Maradia & Jemmy Panambunan (MINSEL), Stenly Lumempow (MITRA), Wolter Pangalila (BITUNG), Stenly Gaghunting (SANGIHE, SITARO), Denny Dalihade (TALAUD) Yunita Datalamon (KOTAMOBAGU-BOLMONG, BOLMUT), Faruk Langaru (BOLTIM), Chandra Paputungan (BOLSEL). KONTRIBUTOR: Syaiful W Harahap (KHUSUS KESEHATAN). KOORDINATOR ARTISTIK: Fadjrin Haryanto. STAF ARTISTIK: Richard Tamara. SEKRETARIS REDAKSI: Angelia Natasia Herline. MANAGER IKLAN: Herry Bagau, STAF IKLAN: Denny Moningka, Hervy Sumarandak. ADMINISTRASI IKLAN: Nancy Bertha. MANAGER PEMASARAN: Noldy Poluan. STAF PEMASARAN: Meisisco Gaghana. DISTRIBUSI: Denny Poluan (Minahasa, Tondano, Tomohon, Mitra), Sterfi Lumangkun (Bitung), Alfrits Samolah (Minsel), Marchel Wowor, Steven Manengkey (Manado). PACKING: Samiun Hulantu. KOLEKTOR PEMASARAN: Reinold Welong, ADMINISTRASI: Lisa Wuisan. STAF UMUM: Deydi Mokoginta, D Iman, Cipta. SEKRETARIS/BENDAHARAPERUSAHAAN: Nancy Bertha. PENERBIT : PT. Sulut Lestaripress, PERCETAKAN: PT. Manado Media Grafika (Isi di luar tanggung jawab percetakan) HARGA Langganan: Rp. 50.000,-/bulan (luar kota tambah ongkos kirim) NO REK: 001 01.52.000663-1 Bank Sulut a/n PT. Sulut Lestaripress TARIF Iklan: Rp. 9000/mm kolom (BW), Rp.15000/mm Kolom (FC), ALAMAT: Mega Smart VIII No.7 Kawasan Mega Mas Boulevard Manado, Telp (0431) 841060, Fax: (0431) 841071 PERCETAKAN: Jl. AA Maramis, Kairagi, Manado. Telp (0431) 812777
SENIN 29 FEBRUARI 2016 NOMOR 2970 TAHUN X
Southampton (1) vs (2) Chelsea
CHELSEA SEDANG PEDE OSCAR puas dengan kemenangan 2-1 Chelsea atas Southampton. Gelandang The Blues menyebut timnya sedang amat percaya diri saat ini. Bermain di St Mary’s Stadium, Sabtu (27/2) dinihari, Chelsea sempat ketinggalan 0-1 lebih dulu oleh gol Baba Rahman. Tapi, para penggawa Chelsea bisa merespons dengan baik di babak kedua. Cesc Fabregas menyamakan kedudukan dan Branislav Ivanovic menggandakannya. Hasil positif itu mempertegas rentetan 11 laga tak pernah kalah yang dibukukan Chelsea sejak ditangani Guus Hiddink. Sejauh ini mereka membuat lima kali menang dan enam kali seri. Oscar menyebut situasi itu berdampak positif di ruang ganti Chelsea. Mereka bisa lebih fokus menghadapi pertandingan-pertandingan berikutnya. “Ini sebuah kemenangan yang bagus. Southampton lebih dulu cetak gol ketika kami mengontrol pertandingan tapi di babak kedua kami memang tampil lebih baik lagi,” kata Oscar seperti dikutip BBC. “Pertahanan mereka sangat bagus dan kami harus menggulirkan bola lebih cepat. Kami membicarakan soal itu di ruang ganti dan kami membuat bola bergerak lebih cepat di bbak kedua. “Ketika kami memulai pertandingan dengan kemenangan, kepercayaan diri muncul dan para pemain memang sedang amat percaya diri saat ini,” ucap dia. Pekan ini gawang
Southampton akhirnya kembali bergetar. Adalah Chelsea yang menggetarkannya saat meraih kemenangan di markas Southampton. Chelsea menang 2-1 saat melawat ke markas Southampton, Sabtu (27/ 2). The Blues tertinggal lebih dulu sebelum berbalik menang atas The Saints. Dalam meraih hasil itu, Chelsea sekaligus mengakhiri rentetan clean sheet Southampton yang sebelum ini sudah enam laga beruntun tidak kebobolan; lawan Swansea City, West Ham United, Arsenal, Manchester United, West Bromwich Albion, dan Watford. Hasil di St. Mary’s Stadium tersebut juga menjadi kali pertama musim ini Chelsea meraih kemenangan dalam dua partai beruntun Premier League—set e l a h sebelumnya
menang 5-1 dari Newcastle United. “Saya pikir ini sebuah kemenangan yang pantas buat kami. Mereka tak kebobolan dalam enam, tujuh pertandingan terakhirnya jadi ini sebuah kesuksesan buat kami,” ucap Guus Hiddink, selaku manajer sementara Chelsea, seperti dikutip BBC. “Kami mengalami kemunduran saat tertinggal 0-1, itu merupakan sebuah hadiah dari pertahanan kami, tapi kami tampil amat bagus di babak kedua. Organisasi permainan kami
bagus dan kemudian membuat golgol,” sebutnya. Gol Southampton ke gawang Chelsea, yang dibuat Shane Long, tidak lepas dari kesalahan Baba Rahman. Pemain bersangkutan pun langsung diganti Hiddink usai turun minum, dengan Chelsea pada prosesnya membuat sepasang gol di paruh kedua. “Saya tidak mau membuat cedera pura-pura. Saya menggantinya karena kesalahan tersebut. Ia harus menghadapinya. Mengenai kesalahannya itu ia tampak amat tertekan di ruang ganti, tapi kami harus membuat keputusan seperti yang sudah kami lakukan,” tegas Hiddink. Clean Sheet Terhenti Fraser Forster akhirnya kebobolan juga di laga ketujuhnya. O p t a m e n c a t a t penjaga gawang
dengan tinggi 201 centimeter itu kebobolan setelah 708 menit bermain. Sebelumnya, penjaga gawang asli Inggris itu belum pernah kebobolan dalam enam pertandingan. Minimnya frekuensi tampil Forster di musim ini karena dirinya harus masuk ruang perawatan selema sembilan bulan. Lawatan ke Arsenal pada 3 Februari menjadi comeback-nya yang pertama setelah pulih dari cedera tendon patellar kiri. Tak hanya rekor clean sheet-nya terhenti, Forster juga kebobolan oleh gol yang tak disengaja saat menjamu Chelsea itu. Saat pertandingan memasuki menit ke-75, Fabregas yang berada di sisi kanan gawang Soton menguasai bola. Dia mencoba mengumpan ke Eden Hazard yang berdiri tepat di depan gawang. Oleh Hazard bola itu dibiarkan lewat. Forster juga sudah mengabaikan bola itu. Tapi rupanya, bola malah masuk ke gawang. Gol itu membuat The Blues menyamakan kedudukan 1-1 setelah tertinggal oleh gol Shane Long di menit ke42. Tak hanya kebobolan satu gol. Gawang Forster kemasukan gol kedua oleh Branislav Ivanovic yang menyambar sepak pojok Willian di menit ke-89. Hasil akhir menunjukkan Southampton harus mengakui kemenangan tim tamu dengan skor 2-1. Hasil negatif itu menjadi kekalahan kesembilan The Saints di liga Inggris musim ini. Dengan 11 kemenangan dan tujuh hasil seri Soton mengantongi nilai 40 dan ada di urutan ketujuh. (dets)
Alamat: Sindulang Satu Belakang Hotel Jakarta Jaya Hub. Embo: 0812 4493 6635
BLITZ film Sylvester Stallone bersaing dengan empat aktor berkelas di Oscar 2016 NAMA Sylvester Stallone kembali berkibar di tahun ini setelah masuk nominasi Oscar 2016 berkat aktingnya di film Creed. Ia masuk nominasi untuk kategori Aktor Pendukung Terbaik. Pria yang akrab dipanggil Sly ini termasuk favorit menjadi pemenang setelah berhasil meraih piala di ajang Golden Globes 2016. Namun bukan hal mudah bagi Sylvester Stallone untuk meraih piala patung emas tersebut. Ia harus menghadapi empat aktor berkelas sebagai pesaingnya. Mereka adalah Christian Bale (The Big Short), Tom Hardy (The Revenant), Mark Ruffalo (Spotlight) dan Mark Rylance (Bridge of Spies). Di ajang BAFTA Awards 2016, Mark Rylance keluar sebagai pemenang dan juga dianggap berpeluang besar meraih Oscar. Kalau atau menang, nama Stallone akan tetap diakui sebagai salah satu aktor senior yang masih mampu bertahan sejak bermain film di era 70-an. Mendekati usia 70 tahun, karirnya justru makin bersinar. Masuk nominasi Oscar tetap termasuk prestasi besar bagi Stallone, karena sebelumnya banyak yang meyakini ia akan tetap bermain di film-film bergenre laga. Salah satunya adalah The Expendables yang akan dibuat sekuel keempatnya. Padahal, Sylvester Stallone awalnya dikenal sebagai pemain film drama. Film Rocky di tahun 1976 menjadi contohnya. Film tersebut dibintangi sendiri oleh Stallone yang juga menjadi penulis skenario. Hasilnya, Rocky sukses besar dan meraih banyak pujian serta piala. Di ajang Oscar 1977, Rocky terpilih sebagai Film Terbaik dan meraih dua piala di kategori lain. Stallone sendiri masuk nominasi sebagai Aktor Terbaik dan Skenaro Asli Terbaik. Akankah Sylvester Stallone berhasil meraih piala lagi di Oscar 2016? Kita tunggu saja di acara puncak Piala Oscar pada 28 Februari waktu Amerika Serikat atau 29 Februari pagi waktu Indonesia.(btgc)
SENIN 29 FEBRUARI 2016
Impian Cut Tary jika nikah lagi MESKI telah mengalami kegagalan membina rumah tangga, hal itu tidak menjadikan Cut Tary kapok menikah untuk kedua kalinya. Apalagi manusia memang diciptakan untuk saling berpasang-pasangan. Namun dia belum tahu kapan akan kembali dipertemukan dengan pendamping hidupnya. Setidaknya, Cut Tary memiliki impian jika nantinya kembali menikah. Dia ingin menikah berbalut busana yang cantik. Persis seperti rancangan Fetty Rusli yang ia pakai di acara Annual Fashion Show 2016 bertajuk A Maze. “Saya bermimpi, suatu saat bila menikah lagi ingin memakai baju yang cantik, tapi simpel. Saya suka gaun yang indah tapi enggak berlebihan,” ungkap Cut Tary dalam acara pagelaran
7
Titi Rajo Bintang
busana tahunan desainer Fetty Rusli yang bertema A Maze mewah di Grand Balroom Hotel Mulia Senayan, Jakarta, Jumat (26/2) pekan lalu. Wajar saja jika Cut Tary memiliki impian demikian. Apalagi ada ungkapan bilang, pengantin adalah raja dan ratu sehari. Saat disinggung apakah sudah memesan busana yang diimpikannya, Cut Tary justru enggan menjawab seraya berkelakar. “Yeee,” ceplosnya. Di acara tersebut, Cut Tary mengenakan gaun putih rancangan Fetty Rusli. Diakui wanita kelahiran Jakarta, 1 November 1977 ini, gaun tersebut sangat mewakili pribadinya. “Karakternya lebih ke saya, simpel, cantik dan enggak yang seksi-seksi,” jelas Cut Tary.(btgc)
NONA MASSAGE AND SPA
HIGH CLASS LADIES, RAMAH DAN SOPAN KHUSUS PANGGILAN HOTEL
HUBUNGI 0823 9342 4768 (BOY)
INGIN PROMOSIKAN USAHA ANDA? HUBUNGI BAGIAN IKLAN SKH SWARA KITA Mega Smart VIII No.7 Kawasan Mega Mas Boulevard Manado
Hiburan SENIN 29 FEBRUARI 2016 NOMOR 2970 TAHUN X
CAFE TO CAFE SIXTY NINE CAFE & VIP KARAOKE
“Hard and Update” digelar malam ini
MENYADARI para pengunjung setianya bergairah jika disuguhi iven, maka manajemen Sixty Nine Cafe & VIP Karaoke pun siap dengan berbagai kemasan iven baru. Dan Senin (29/2) malam ini, kembali lagi tempat hiburan yang berlokasi di kawasan belakang Gedung Joeang 45 Manado ini bakal mengelar iven bertitel “Hard and Update”. “Iven ini akan menampilkan Mr Denny Rockers dan Miss Iva Manja. Keduanya penyanyi andalan Sixty Nine Cafe ini akan menemani saat bersantai para pengunjung, ditemani Mr Kidu sang kibordis. Juga ada performa Resident disc jockey, DJ Stive dan DJ Lizhard yang akan lebih menghebohkan suasana Senin malam nanti,” ujar Ronny, Manager Sixty Nine Cafe & VIP Karaoke.(282)
24 Jam Manado
mulai berdenyut kencang SEIRING menguatnya eksistensi Manado sebagai kota bisnis dan jasa, maka konsekuensi sebagai kota yang hidup selama 24 jam mulai mengiringi denyut jantung
ibukota provinsi Sulut ini. Praktis kehidupan Kota Manado yang sudah mendetak keras sejak pagi hingga sore hari, kini bertambah dengan balancing kehidupan
malam lewat kegiatan hiburannya. Dunia enterteinmen Manado berkembang pesat. Kuliner dan tempat hiburan membuat Manado kini nyaris tak pernah lagi tertidur.
Berikut hunting fotografer SwaraBlitz, Christian ‘Farry’ Pratasik ke sejumlah tempat hiburan di beberapa hari terakhir pekan lalu.(203)
ZODIAC CAFE, KARAOKE & RESTO
Andalkan iven bertema “Big Event Local Party”
DI tengah persaingan menggelar iven, menejemen punya kita tersendiri agar berbeda. Karenanya, tempat hiburan yang berlokasi di kawasan Marina Plaza Manado ini sengaja membuat tema bulanan, mengikuti zodiak yang seMIDAS. tiap bulannya berbeda. Dan di bulan yang masuk zodiak Pisces ini, Manager Zodiac Cafe, Karaoke & Resto Effendy ‘Midas’ Suwarah telah menyiapkan iven perdana di akhir pekan ini, Sabtu 5 Maret mendatang. Iven bertitel “Pisces Night Party” bakal menampilkan Rossa ‘Ocha’ Smith yang adalah penyanyi Pop Manado ini, kemasan iven ini bakal bertema “Song to remember”. “Selain Miss Ocha, juga akan tampil para DJ. Jadi bakal tampil DJ Yudhitia Mod, DJ Aldy Top Ten, DJ Reyen Top Ten, DJ Vian Dixie, DJ Jaks Matara, DJ Zai Bazarewar, dan DJ Brolyn Rari. Ada juga penampilan para penyanyi Zodiac All Star seperti Mr Ananta dan Miss Farah Qee, yang akan diiringi kibordis Mr Divi,” ujar Midas, yang mengkalim dirinya sebagai Gubernur Entertainment daerah ini.(203)
PERFORMA Frontline Band menjadi andalan Hollywood Cafe saat menghelat iven bertajuk “Friday Party” pada Jumat (26/2) malam lalu.(282) PENGUNJUNG setia Zodiac Cafe, Karaoke & Resto terhibur dengan penampilan sang Manager Zodiac Cafe, Karaoke & Resto, Effendy ‘Midas’ Suwarah yang mengisi panggung pada iven “A Tribute Night Party Zona 80an Rock Clasic” yang digelar Jumat (26/2) malam lalu. Bersama Ananta, keduanya neghibur audience dengan lagu-lagu top di era 80an, seperti Bon Jovi, Guns ‘n Roses, Deep Purple, White Lion, Air Suply.(282) PERFORMA Avatan Band mempesona para pengunjung saat menghibur di Deluxe Executive Karaoke Club, Kamis (25/2) pekan lalu. Menghadirkan band lokal berkelas adalah bagian dari layanan spesial kepada para pengunjung setia tempat hiburan yang berlokasi di kawasan Sintesa Peninsula Hotel Manado.(282)
IVEN “Dancing in the dark” yang digelar Cloud9 pada Kamis (25/2) pekan lalu, membuat nuansa clubing di tempat hiburan yang berlokasi di kawasan manado Town Square itu jadi heboh. Performa para DJ yang tampil membuat suasana Cloud9 bergairah.(282)
Apensia Piring
Pariwisata butuh sentuhan pemerintah LOKASI :
PENAMPILAN penyanyi Kevin & Tia Saman didukung pengaturan layanan optimal dari Coco sang Public & Relation New Good Day Club, Live Music, VIP Karaoke dan Live DJ, membuat suasana panggung tempat hiburan yang berlokasi di Marina Plaza Manado itu jadi bergairah di Jumat (26/2) lalu.(282)
FOTO:
Mercure Manado Tateli Beach Resort Fadjrin ‘Ivan’ Haryanto
NASKAH: Henzoe
MEMAJUKAN pariwisata sebuah daerah, butuh campur tangan dari pemerintah. Karena dunia pariwisata itu butuh sentuhan lintas sektoral, sehingga membutuhkan banyak dukungan dari pemerintah. Menurut Apensia Piring, peran pemerintah sebagai regulator bisa menjadi kuncI dalam menggerakkan berbagai stake holder untuk menjalin kebersamaan dalam membangun dunia pariwisata. Sebagai orang yang lama berkecimpung di perhotelan, Apen— sapaan akrab gadis berzodiak Leo yang lahir 8 Agustus di Gorontalo ini—dunia pariwisata tak hanya bicara soal keberadaan lokasi wisata semata. “Namun banyak faktor lain yang terkait. Seperti kebersihan, transportasi publik, akomodasi, dan berbagai elemen lainnya yang saling berhubungan, dan tak bisa dilepaskan kaitannya dengan dunia pariwisata,” tutur Sales Marketing di Mercure Manado Tateli Beach Resort ini. Dalam pengalamannya bekerja hotel, banyak komplein yang disampaikan para turis yang berkunjung di Manado. “Contoh kecil soal toilet. Banyak lokasi wisata yang toiletnya tak berfungsi dengan baik, bahkan ada yang justru tak menyediakan toilet sama sekali,” imbuh perempuan asal Touluaan Selatan di Minahasa Tenggara ini. Selain itu, fokus wisata Sulut yang lebih dititikberatkan ke wisata bawah laut seperti di Bunaken, dinilai Apen seakan mengabaikan keberadaan tempat-tempat wisata daratan yang ada. “Kesannya semua hanya fokus ke Bunaken. Padahal banyak tempat wisata di daratan yang bagus-bagus namun tidak tergarap dengan baik. Padahal, tak semua wisatawan datang adalah divers (penyelam, red). Ini perlu dipikirkan pemerintah. Termasuk menyediakan fasilitas jalan dan transportasi yang memadai sehingga tempattempat itu bisa dijangkau dengan mudah,” pungkas anak ketiga dari 4 bersaudara dari pasangan Pdt BO Piring STh (alm) dan GAM Salele.(203)
NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)
KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com
SENIN 29 FEBRUARI 2016 NOMOR 2970 TAHUN X
Karate Internasional SBY Cup berlangsung sukses
PARLEMEN
Jacko: Meski tak lagi jadi Presiden, SBY masih peduli olahraga
Dekot Manado dorong pengembangan UKM KOPERASI dan Usaha Kecil Menengah (UKM) harus menjadi tulang punggung perekonomian daerah. “Koperasi dan UKM memiliki peran sentral dalam aktivitas pembangunan ekonomi daerah dan bangsa. Untuk itu, pembinaan dan pengembangan koperasi dan NOORTJE Van Bone. UKM perlu dilakukan secara terpadu untuk memperkuat dan menciptakan ketahanan ekonomi lokal menjadi efisien, sehat dan mandiri serta mampu berfungsi sebagai tulang punggung perekonomian baik daerah maupun nasional,” ujar Ketua Dekot Manado, Noortje Van Bone. Dirinya menyebutkan, peran strategis tersebut perlu dicermati secara seksama, karena koperasi dan UKM merupakan pemain utama dalam kegiatan ekonomi daerah. “Harus berperan aktif menjadi penyedia lapangan pekerjaan yang terbesar, menciptakan pasar baru dan terus berinovasi menunjukkan perannya secara optimal,” tutur politisi Partai Demokrat ini. Van Bone berharap, Pemkot terus berupaya menciptakan dan mengembangkan iklim serta kondisi yang mendorong pertumbuhan serta permasyarakatan koperasi dan UKM. “Secara intens kami akan memberikan bimbingan dan kemudahan serta perlindungan kepada koperasi dan UKM, dengan memperhatikan keadaan ekonomi serta pemerataan kesempatan berusaha juga bekerja,” tandasnya. Sementara itu Menteri Koperasi dan UKM, Puspayoga, berujar, agar mampu bersaing di kancah bisnis global, para pelaku UKM harus berbasis teknologi. Kalau tidak, bakal terlibas dalam persaingan tersebut.
Manado–Pelaksanaan event Karate Internasional perebutan piala Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) atau SBY Cup ke-13 bertempat di Gelanggang Mahaka Square Kelapa Gading Jakarta, pekan lalu berlangsung sukses. Kegiatan yang menghadirkan langsung SBY yang didampingi istri tercinta Ani Yudhoyono dikawal langsung Ketua Umum Panitia Pelaksana Jackson Kumaat. Sejumlah atlet karate datang dari berbagai Negara antara lain Singapura, Malaysia, dan
tentunya dari seluruh provinsi di Indonesia. Dalam laporannya, Kumaat menyampaikan apresiasi dan menuturkan bahwa komitmen SBY untuk mengembangkan potensi atlet olahraga, terutama Karate patut didukungan semua elemen rakyat Indonesia. Jacko, sapaan akrabnya, juga menyebutkan kalau SBY Cup ke-13 ini mengalami kemajuan dibanding pada tahun sebelumnya. Sehingga Jacko berharap rakyat Indonesia mengaktualisasi semangat dari perta-
rungan Karate. “Beribu terima kasih saya sampaikan kepada Pak SBY, yang kita kenal dua periode memimpin bangsa Indonesia ini, hingga saat ini masih konsisten dan peduli terhadap nasib para atlet karate. Beliau terbukti masih dirindu rakyat Indonesia ini salah satu wujudnya dengan kehadiran masyarakat untuk mengikuti dan menyukseskan kegiatan Karate Internasional yang memperebutkan piala SBY tahun 2016 ini. Baca: Jacko ( Halaman 10 )
JACKSON Kumaat selaku ketua panitia bersama SBY dan Ibu Ani Yudhoyono.(foto: ist)
PPK se-Manado berencana demo Penjabat Walikota Terkait honor Pilkada yang belum terbayarkan
Baca: Dekot ( Halaman 10 ) PERWAKILAN PPK se-Kota Manado usai rapat membahas honor yang belum terselesaikan.(foto: ist)
Manado—Kesabaran petugas PPK, PPS dan KPPS akhirnya capai titik klimaks. Mereka merasa dipermainkan Pemkot Manado. Capek-capek kerja keras sukseskan program nasional Pilwako Manado 17 Februari belum lama ini, namun jerih payah mereka tak dihargai pemerintah terkait pembayaran honor. Pasalnya, dalam surat edaran berkop Pemkot Manado yang diterima KPU dan diteruskan kepada PPK, PPS dan KPPS tanggal 15 Februari silam ditulis bahwa pemerintah baru akan
mencarikan dana hibah (pergeseran) pada tanggal 22-23 Februari 2016. Namun ternyata pemerintah diduga melakukan pembohonggan lantaran hingga kini dana yang dijanjikan tersebut belum juga dicairkan dengan banyaknya alasan yang dinilai kurang masuk akal. Seluruh petugas penyelenggaraan add hoc yang mencapai ribuan ini menuntut pertanggungjawaban dari Penjabat Walikota Manado Royke Roring dan jajaraanya. Baca: PPK ( Halaman 10 )
“Akan dibayar bila semua ketentuan sudah dipenuhi” Manado—Terkait pergeseran anggaran Pilkada, Pemkot Manado akan melaksanakan pemberian hibah ke KPU bila semua persyaratan dan ketentuan dipenuhi. Sebagaimana disampaikan dalam Rapat Koordinasi 15 Februari 2016 di Ruang Kerja Walikota yang disusul dengan surat resmi Sekkot
Manado ke KPU Manado, bahwa Pemkot Manado menargetkan 19 Februari 2016 lalu Perwako dan NPHD sudah ditandatangani sehingga proses pencairan hibah dapat dilakukan 22-23 Februari 2016 dana sudah berada di KPU. Baca: Akan ( Halaman 10 )
FRANKY Mocodompis.
KEL. WANEA
Peresmian 4 Item Proyek di Minahasa Gubernur Apresiasi JWS-Ivansa Tondano - 4 Item proyek pembangunan Infrastruktur yakni Jalan Manado ke Tondano lewat Koka-Kembes dan 2 jembatan serta gapura, jumat (26/2) pekan lalu, diresmikan oleh Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey. Dimana ke-4 proyek tersebut menelan anggaran sebanyak 30,5 milyar, yang dianggarkan tahun 2015 silam. Acara peresmian ke-4 proyek tersebut dilangsungkan pada salah satu jembatan Kendis di Koka kecamatan Tombulu, dan langsung penandatanganan dan gunting pita oleh Gubernur Olly Dondokambey pertanda proyek yang telah usai dijerjakan siap digunakan masyarakat. Dalam sambutan Gubernur Sulut Olly Dondokabey, menyampaikan apresiasi kepada Bupati Minahasa Jantje Wowiling Sajow (JWS dan wakil bupati Ivan Sarundajang (Ivansa) akan program infrastruktur jalan dan jembatan serta gapura, yang telah dibuat untuk kepentingan masyarakat ini."Peran Pemerintah akan kebutuhan masyarakat melalui akses jalan dan jembatan ini patut diancungi jempol, karena bukti nyata telah dirasakan masyarakat. Dan saya mengapresiasi terhadap masyarakat disepanjang jalan ini, sebab mereka telah bekerja sama untuk membantu pemerintah karena ada lahan yang diambil
pemerintah dalam rangka pelebaran jalan diberikan cuma-cuma, sekali lagi saya ucapkan selamat atas penggunaan jalan serta jembatan ini,"ujar Dondokambey. Sementara Bupati Minahasa Jantje Wowiling Sajow (JWS) dalam sambutannya mengatakan ke 4 proyek infrastruktur baik jalan dari Manado menuju Tondano, kemudian jembatan kendis desa Koka dan jembatan Tete Seng Saluhesem di Desa Kembes serta Gapura batas Minahasa Manado di perbatasan Kelurahan Tingkulu dan Desa Koka, dapat diselesaikan dengan baik yang kesemuanya untuk digunakan oleh masyarakat."Target Pemkab Minahasa di tahun 2017 nanti, semua jalan di Minahasa sudah diperlebar dan sudah selesai dikerjakan, khususnya akses yang menjadi urat nadi perekonomian di Minahasa dari pesisir Pantai timur hingga Kota Manado, demi memperlancar roda perekonomian dan sektor pariwisata," kata JWS Acara peresmian 4 paket proyek selain Gubernur dan Wagub serta Bupati-wabup Minahasa dihadiri juga TP PKK Dr Olga SajowSingkoh MHum, serta Kapolda Sulut Brigjen Pol Wilmar Marpaung, Danrem 131 Santiago Brigjen TNI Sulaiman Agusto, jajaran Forkopimda Minahasa, para pejabat dan undangan serta masyarakat umum lainnya.(adve)
NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)
Sidak rumah kos-kosan Manado— Wanea terus menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya pemerintah kelurahan Wanea, Kecamatan Wanea terus menggiatkan kegiatan Program Keamanan Lingkungan (Prokamling). Kegiatan ini dilaksanakan selain untuk mengontrol keamanan dan ketertiban, juga dilakukan untuk mencegah halhal negatif yang tidak diinginkan. “Kami tetap menggiatkan kegiatan prokamling untuk menjaga keamanan supaya tetap aman terkendali. Apalagi kan kita baru saja selesai melaksanakan Pilkada Manado, pasti kan ada riak-riak antara pendukung yang kurang puas dengan kekalahan pilihannya, sehingga kita harus mengontrol hal tersebut,” ujar Lurah Wanea, Agus Penekenan. Dirinya juga mengatakan, dalam kegiatan Prokamling juga dilakukan kegiatan inspeksi mendadak (sidak) khususnya di rumah kos-kosan. “Kita juga melakukan sidak terutama di rumah-rumah kos guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan. Apalagi beberapa waktu lalu di Jakarta sempat terjadi teror bom dan penembakan. Tentunya kita juga harus mengantisipasi adanya terorisme,” tutur Panekenan. Ditambahkannya, dalam kegiatan Prokamling tetap melibatkan pihak yang berwajib. “Jadi kalau dari kelurahan bersama dengan kepala-kepala lingkungan dan juga pihak kepolisian dan TNI dalam hal ini Babinsa dan Babin Kamtibmas. Secara umum, keamanan di kelurahan Wanea itu masalah Kamtibmas masih dalam dalam kategori aman,” pungkas Panekenan.(try35)
KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com
IBUKOTA Dekot ... Dari Halaman 9 “Mau tidak mau, solusi bagi masalah sosial di Indonesia termasuk UKM-nya adalah social technopreneur,” kata Puspayoga. Direktur Utama Lembaga Layanan Pemasaran (LLP) Kemenkop dan UKM Ahmad Zabadi menjelaskan, event Smesco-Marketeers Creatifity Day ini diperuntukkan bagi para insan kreatif dan produktif Indonesia. “Kami sebagai pengelola Galeri Indonesia WOW mengajak kepada seluruh masyarakat dan pihak yang berkepntingan untuk lebih mengenal dekat terhadap produk-produk karya anak bangsa sendiri,” kata Zabadi. Oleh karena itu, lanjut Zabadi, pihaknya akan terus berupaya mengoptimalkan pemanfaatan seluruh fasilitas yang ada di Galeri Indonesia WOW. “Ajang kali ini menampilkan produk-produk kreatif asal Kota Bandung yang jumlahnya mencapai 100 UKM,” pungkas dia.(try35/okez)
Jacko ... Dari Halaman 9 Mari kita ambil semangat yang dicontohkan Pak SBY,” ujar Jacko. Di satu sisi, di hadapan SBY, ibu Ani Yudhoyono, Edhie Baskoro Yudhoyono, Alya Rajasa, Roy Suryo, Ruhut Sutompul dan sederet pengurus DPP Partai Demokrat lainnya, Jacko secara tegas mengatakan keberpihakan positif SBY terhadap dunia olahraga di Indonesia ini. Menurut Jacko SBY walaupun telah usai menjadi Presiden, masih saja peduli olahraga. “Patut kita beri apresiasi yang tinggi kepada Pak SBY, Presiden Indonesia ke-6 yang dua periode berturut-turut menjadi Presiden ini tetap konsen mengembangkan olahraga di Indonesia. Beliau tidak peduli dengan hirukpikuk politik di Negeri ini, meski tidak lagi menjadi Presiden, SBY masih peduli olahraga, terutama di dunia Karate,” ungkapnya. Jacko yang begitu menggebu-gebu menyampaikan laporan tersebut juga mendapat sambutan hangat SBY. Ketika diwawancarai, SBY memberikan apresiasi kepada Jacko yang dinilainya memiliki bakat besar serta kepedulian yang tinggi mengembangkan Karate di Indonesia. “Terima kasih Jackson Kumaat, yang terus peduli pada dunia olahraga dan khususnya perkembangan karate di Indonesia. Kegiatan ini, sukses terselenggara dikarenakan kerja keras serta serius dari Jackson, mari kita terus kembangkan dunia olahraga karate,” ujar SBY yang juga Ketua Umum DPP Demokrat ini.(dewe)
SENIN 29 FEBRUARI 2016
10
PEKERJA ILEGAL
Imigran Tiongkok tak bisa tunjukkan paspor Manado—Menindaklanjuti sidak yang dilakukan tim Prokamling Kelurahan Paniki Bawah, Kecamatan Mapanget, bersama jajarannya beberapa waktu lalu, Jumat (27/2) lalu, Imigrasi Kelas I Manado melaksanakan sidak warga asing di sebuah perumahan elit di Kecamatan Mapanget Manado. Dalam operasi ini pihak Imigran mengamankan 6 orang imigran asal Tiongkok yang dipekerjakan oleh perusahaan kontraktor yang bergerak di bidang pekerjaan umum. Kepala Imigrasi Kelas I Manado, Montano Rengkung, membenarkan bahwa sidak WNA ini dilakukan berdasarkan laporan dari media massa dan bekerjasama dengan Kelurahan Paniki Bawah, dan dalam pemeriksaan para WNA tersebut tidak dapat menunjukkan paspor masing-masing. “Kami sudah melakukan pemeriksaan keimigrasian dan mereka tidak dapat menunjukkan paspornya. Pada waktu kami datang untuk memeriksa dokumen dan izin keimigrasian mereka tidak dapat menunjukkannya pada kami,” ujar Rengkung.
Dalam sidak tersebut, masih ada 5 orang imigran lainnya yang tidak berada di tempat karena sedang melaksanakan pekerjaan di jalan tol Manado-Bitung. Pihak kontraktor yang menaungi 11 orang tenaga kerja dari Tiongkok ini tersebut pun berusaha segera mendatangkan 6 WNA lainnya. Meski demikian, sambil menunggu, pihak imigrasi tetap menjalankan tugasnya dan membawa 5 orang WNA tersebut ke Kantor Imigrasi Manado. “Yang kami perlukan sekarang adalah dokumen, tetapi karena tidak ada ya orangnya kami periksa supaya dari berita acara pemeriksaan itu jawabanjawabannya dijadikan sebagai bukti. Kalau paspornya tidak ada termasuk visanya karena tidak ada, kami tidak bisa menentukan izin apa yang mereka pegang,” tambah Rengkung. Diberitakan sebelumnya, pada Rabu (24/2) malam pekan lalu, Tim Prokamling Kelurahan Paniki Bawah dalam melakukan inspeksi mendadak (sidak), berhasil mengamankan 11 pekerja illegal. Saat dimintai
keterangan ternyata mereka berasal dari Tiongkok. Anehnya dokumen seperti paspor, Surat Tanda Lapor Polisi (SLTP) dan Kartu Identitas Tinggal Sementara (KITAS) tidak dikantongi sama sekali. Lurah Paniki Bawah Trintje Amik mengungkapkan dari hasil sidak, 11 pekerja asing
ilegal tersebut datang di Manado sebagai pekerja proyek pembangunan jalan tol Manado-Bitung. “Informasi dari juru bahasa bahwa mereka sudah kurang lebih 2 bulan berada di sini yang didatangkan oleh perusahaan kontraktor proyek tersebut. Akan tetapi belum melapor ke pemerintah kelurahan,”
ujarnya. Menurut Amik, seharusnya mereka melapor di pemerintah. “Kan harus ada sikap proaktif saat datang ke Manado. Kita kan punya pemerintah kelurahan harus segera melapor. Aturan sudah jelas warga asing 1x24 jam melapor. Jangan nanti kena sidak, baru bingung mau buat apa,” kata dia.(try35)
Legislator minta infrastruktur penunjang pendidikan harus merata Manado–Fasilitas serta mutu tenaga pengajar, merupakan dua unsur utama penunjang kualitas pendididkan Sekolah, nampaknya belum merata di Kota Manado. Akibatnya berbagai prestasi maupun nilai kelulusan, hanya didominasi beberapa sekolah tertentu, yang memiliki fasilitas lengkap dan tenaga pengajar mumpuni. Terkait hal itu, Ketua Komisi D Dekot Manado Apriano Saerang mengatakan, perlu ada perbaikan fasilitas dan pemerataan tenaga pengajar yang berkualitas di seluruh sekolah yang ada. “Hal ini tentunya
wajib menjadi perhatian pemerintah melalui instansi terkait, karena sekolah seharusnya difasilitasi dan ditempatkan tenaga-tenaga pengajar yang profesional di bidangnya,” ujar Ketua Komisi yang membidangi kesejahteraan rakyat ini. Saerang juga menambahkan, dengan adanya perbaikan failitas penunjang belajar dan penambahan tenaga-tenaga pengajar yang handal akan menunjang prestasi siswa. “Tentunya akan memberi ruang bagi siswa untuk meningkatkan prestasi,” tandas politisi Partai Gerindra ini.(try35)
PPK ... Dari Halaman 9 Untuk itu, petugas add hoc dari tingkat kecamatan, kelurahan sampai lingkungan termasuk Linmas KPPS akan melakukan aksi demontrasi ke Kantor Walikota Manado dan Dekot Manado. “Pemkot Manado jangan bermain api. Semua PPK sudah mengkoordinir semua PPS dan KPPS untuk turun demo,” tegas Juliana Sukimin, Ketua PPK Sario yang ditunjuk menjadi juru
bicara PPK se-Kota Manado. Diketahui, Sabtu (27/2) sore, sejumlah PPK menggelar pertemuan terkait nasib honor mereka yang terkatung-katung akibat dipermainkan Pemkot Manado. Hadir dalam pertemuan itu diantaranya Anggriany (PPK Singgkil), Marlene Kotambunan (PPK Paaldua), Marcella Supit (PPK Wenang), Deasy Roring (PPK Mapanget), Donny
Wehantouw (PPK Sario). Salah satu langkah memperjuangkan nasib mereka dengan melakukan aksi demo besar-besaran, mencapai ribuan petugas penyelenggaran add mulai dari tingkat kecamatan, kelurahan sampai lingkungan dan Linmas pekan ini. Mereka berujar bahwa mereka telah menjalankan tugas menyukseskan Pilkada Manado susulan, 17 Februari, namun hakhak mereka terkait dengan honor sampai sekarang belum terba-
yarkan. “Sampai sekarang hak kami belum dibayarkan. Padahal yang kami kerjakan ini program nasional,” tegas Juliana. “Kami seperti dipermainkan, Penjabat Walikota Manado harus bertanggungjawab dengan semua ini dan jangan kebanyakan berangkat ke luar kota untuk mencari alasan supaya tidak menandatangani dana pergeseran. Jangan membodohi rakyat sendiri,” tukas Juliana. Menurut Juliana, akibat per-
buatan Pemkot Manado ini, PPK se-Kota Manado merasa tersandera karena setiap hari PPS dan KPPS memertanyakan dana honornya kepada mereka. Sampai-sampai PPS dan KPPS menuduh PPK diduga telah menggelapkan dana tersebut. “Kamimintasupayaadakejelasan. Kami akan turun dengan ribuan massa pada pekan ini dan kami harap Pak Royke Roring berada di tempatuntukmenerimaaksikami,” tandas Juliana.(dewe)
Akan ... Dari Halaman 9
Menerima peserta baru kursus Bahasa Inggris semua umur, SD, SMP, SMA, Mahasiswa & Profesional dengan pembelajaran terkini
FASILITAS: COMPUTER LAB, THEATER ROOM, FREE WIFI Menerima Les Privat alamat: Jln Garuda No 11 Manado
Telepon: 085256412241
Pemkot Manado pun memberikan jawaban melalui rilis yang disampaikan Plt Kabag Humas dan Protokol Franky Mocodompis SSos. “Jika kemudian diberitakan melalui media Minggu (28/2) kemarin bahwa sampai pada Sabtu (27/2) pekan lalu dana hibah belum berada di rekening KPU, hal tersebut disebabkan proses kelengkapan dokumen di DPRD yang diperkirakan dapat diselesaikan segera, ternyata memerlukan waktu, dan hasilnya sudah diperoleh meski melebihi target waktu,” ujar Mocodompis kemarin.
Dikatakan pula, sebab lain yang harus diselesaikan Pemkot adalah penegasan kepada KPU baik dalam Rapat 15 Februari lalu maupun melalui surat resmi bahwa jaminan penyelesaian dana hibah baik melalui Perwako dan NPHD tidak boleh digunakan sebagai jaminan kepada KPU untuk berhutang. “Apakah kemudian komitmen ini dilaksanakan oleh KPU atau tidak, melalui jaminan pembayaran ke KPPS, PPS, dan PPK, Pemkot tetap mengedapankan prinsip kehati-hatian dalam pemberian dana hibah
Pilkada,” terang Mocodompis. Ditambahkannya, komitmen Pemkot Manado terkait dana Pilkada sudah ditunjukkan melalui persetujuan penggunaan anggaran Rp2,3 miliar yang ada di rekening KPU. “Untuk sisa dana usulan sebesar Rp5,2 miliar akan dibayarkan bila semua ketentuan sudah dipenuhi, dan dipastikan tidak melanggar peraturan perundangundangan, sehingga menjadi jelas posisinya, Pemkot tidak berhutang ke KPU Manado,” tandas Mocodompis.(dewe)
STIE PIONEER MANADO Terakreditasi pada BAN-PT sesuai SK No.20/BAN-PT/AK-XIII/S1/X/2010
MENERIMA MAHASISWA BARU/PINDAHAN/LANJUTAN TAHUN AKADEMIK 2016/2017 JURUSAN MANAJEMEN S1
JURUSAN AKUNTANSI S1
FASILITAS
Ruang kelas full AC, LCD Projrctor, Laboratorium Komputer, Free Internet, Perpustakaan, Kelas Executive, Asrama Mahasiswa Beasiswa untuk mahasiswa berprestasi subsidi pendidikan untuk mahasiswa kurang mampu PERSYARATAN CALON MAHASISWA
Mengisi formulir pendaftaran, fotocopy ijazah SMU/sederajat (3lbr), pas foto uk.3x4 & 2x3 (5lbr), surat pindah, transkrip nilai Tempat Pendaftaran Kampus A Paal Dua Jl. Yos Sudarso no.33B Kampus C Kel. Singkil Lk 1 SITE Pioneer membuka program S2 MM klas eksekutif yang berkerjasama liah dengan IBM ASMI Jakarta dengan metode kuliah telekomfrens & tatap muka
Ku Biaya 50.000 Rp.1 ulan perb
Hubungi
085240666860
NUSA UTARA PRODUK UNGGULAN
Pemerintah daerah dorong produktivitas MESKIPUN berdasarkan hasil pengukuran, evaluasi dan analisis akuntabilitas kinerja Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Sitaro yang dilakukan menunjukan bahwa pencapaian indikator sasaran terhadap sasaran strategis dikategorikan berhasil pada tahun-tahun sebelumnya, namun demikian pemerintah daerah memastikan akan akan tetap mempush atau mendorong peningkatan produksi untuk produk unggulan. Demikian disampaikan Bupati Toni Supit SE MM melalui Kepala Bagian Humas, Protokoler dan Persandian Setda Sitaro, Hendrik Lalamentik SPd MSi pada sejumlah wartawan belum lama ini. “Pencapaian indikator sasaran terhadap sasaran startegis tahun sebelumnya itu diketagorikan berhasil sebagaimana evaluasi dan analisis akuntabilitas kinerja,” tukas Lalamentik. Dikatakan Lalamentik, keberhasilan tersebut bukanlah akhir dalam meningkatkan kinerja namun berbagai upaya terus dilakukan pada tahun ini dan tahun berikutnya mengingat masih terdapat permasalahan dan kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan kegiatan di tahun-tahun sebelumnya. “Seperti perlu lebih meningkatkan mutu hasil pertanian khusus tanaman Pala sebagai primer mover dan meningkatkan pengelolaann sarana pariwisata serta perikanan yang didalamnya terangkum sebagai produk unggulan daerah ini,” kata Lalamentik. Ditambahkannya pula, langkah antisipatif yang dapat ditempuh untuk menanggulangi kendala yang akan terjadi pada tahun ini dan yang akan datang yakni dengan melakukan sosialisasi dan penyuluhan tentang peningkatan produksi hasil pertanian dan perikanan serta pariwisata. “Peningkatan produksi perlu dilakukan dan ini akan terus dipush lewat kegiatan-kegiatan sosialisasi ataupun penyuluhan, penyaluramn bantuan bahkan pendampingan,” katanya.(esge)
MEA
SMKN 1 Sitim giatkan english day SAAT ini Indonesia diperhadapkan dengan pasar bebas atau yang dikenal dengan Masyarakat Ekonomi Asean (MEA), dan tidak menutup kemungkinan sebagian besar wilayah-wilayah akan menjadi sasaran atau tujuan pasar dari pelaku usaha asal luarnegeri. Sehingga menghadapi MEA, salah satu sekolah di Sitaro lebih menggiatkan english day. Demikian disampaikan Kepala Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Siau Timur (Sitim), Drs Sancelto Kalebos saat bersua denganSwara Kita Sabtu (27/2) akhir pekan lalu. “Iya memang untuk menghadapi MEA sudah semestinya English day digiatkan, dan ini sudah diberlakukan beberapa pekan terakhir ini,” tandas Kalebos. Dikatakan Kalebos, pihaknya terus memberikan penegasan bagi guru-guru dan juga siswa agar memanfaatkan semua sarana dan fasilitas dalam mendukung peningkatan belajar siswa untuk pelajaran bahasa inggris. “Apalagi sudah lab bahasa itu bisa dimanfaatkan sebaik mungkin dan juga kelompokkelompok belajar terus didorong serta dikembangkan,” kata Kalebos. Sementara itu, sejumlah siswa ketika dimintai tanggapan turut membenarkan hal tersebut dan mereka (siswa, red) sangat antusias dengan adanya English day yakni dimana ada hari berbahasa inggris, yang mana menurut mereka akan semakin mempermudah dalam belajar bahasa inggris. “Kan bukan Cuma teori, tapi juga dipraktekan langsung, jadi ini sangat baik bagi siswa, walaupun memang didaerah-daerah sih sebenarnya sudah lebih berkembang,” tutur Ayub Mamengko, salah satu siswa. Menanggapi hal itu, Bupati Toni Supit SE MM melalui Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Sitaro, Roberth Kahiking SPd MM turut mengapresiasi upaya SMKN 1 Sitim yang terus menggiatkan English day. “Ini sangat baik dan menjadi contoh bagi sekolah-sekolah lainnya untuk lebih berkembang terutama dalam menghadapi MEA memang English day sudah perlu digiatkan, agar semakin memperlancar kita dalam berbahasa inggris,” tukas Kahiking.(esge)
DOB
Kota Tahuna dan Talaud Selatan masih terkatung-katung PEMEKARAN daerah otonom baru (DOB) di wilayah Nusa Utara, yakni DOB Kota Tahuna dan Kabupaten Talaud Selatan sepertinya masih terkatung-katung. Pasalnya, pemerintah pusat belum juga memutuskan untuk menyetujui pemekaran daerah lainnya yang lebih dahulu di banding Kota Tahuna dan Talaud Selatan, yakni pemekaran provinsi BMR (Bolmong Raya) dan Kota Langowan, di Minahasa. Apalagi, pemerintah pusat mulai memberlakukan moratorium pemekaran daerah di Indonesia. Kepada harian ini, salah satu pegawai di lingkup Pemkab Sangihe yang tak ingin namanya disebut dan informasinya dapat dipercaya kebenarannya mengatakan, untuk tahun ini baik Kota Langowan, Provinsi BMR, Kota Tahuna, dan Talaud Selatan, kemungkinan belum bisa terwujud. "Indikatornya jelas. Lihat saja, dalam prolegnas di DPR RI tak ada rancangan pembahasan untuk daerah-daerah yang disebut tadi. Akan tetapi, bukan berarti hal ini menutup peluang daerah-daerah tersebut, termasuk Tahuna dan Talaud Selatan. Sebab, secara administratif keempat daerah tadi sudah memenuhi persayaratan," tukas pegawai itu, akhir pekan lalu. Dilanjutkannya, kendati moratorium sudah diberlakukan, khusus daerah perbatasan seperti Sangihe dan Talaud akan menjadi pertimbangan khusus. "Nusa Utara diuntungkan oleh karena posisinya yang sangat strategis, yakni berada pada zona terluar wilayah utara Indonesia. Apalagi kebijakan pemerintah pusat terkait konsep Nawacita memberi peluang lebih buat daerah maritim ini," sambungnya. Sementara, Wakil Gubernur Sulut, Steven Kandouw, sebagaimana dilansir lewat media ini mengatakan, persoalan pemekaran daerah sepenuhnya menjadi kewenangan dari pemerinfah pusat dan setiap wilayah yang hendak meminta pemekaran diminta lebih bersabar. Sebelumnya juga, beredar kabar lain, yang didapat dari anggota DPD RI utusan Provinsi Sulut, Beny Ramdhany, dikatakan bilamana Provinsi Perbatasan Nusa Utara tetap jadi prioritas dari pemerintah pusat. (try29)
SENIN 29 FEBRUARI 2016
SANGIHE, SITARO, TALAUD
11 15
Kualitas jalan Balang-Sereh disorot Berbandrol 24 miliar, Pemkab Talaud didesak tingkatkan pengawasan Melonguane--Sekian lama menunggu akhirnya jalan yang menghubungkan Desa Balang--Sereh Kecamatan Lirung dan Moronge Pulau Salibabu selesai dikerjakan. Namun warga mengkritisi kualitas yang ada. "Kami tentu bersyukur bah-
wa jalan yang lebih baik dari sebelumnya yang bahkan terkadang tidak bisa dilalui sama sekali. Namun dengan anggaran total sebesar Rp 24 miliar seperti disampaikan Bupati Sri Wahyumi Maria Manalip, mestinya kualitasnya jauh lebih baik dari yang
dihasilkan sekarang," ucap Ocha Memba warga Lirung, Minggu (28/2) kemarin. Ia menambahkan semangat dan keinginan Bupati Manalip membangun dan meningkatkan kualitas sarana dan prasarana jangan sampai dicederai oleh para kontraktor
yang ingin mereguk keuntungan yang jauh lebih besar dengan mengorbankan output pekerjaan. "Warga akan mengawasi seberapa lama jalan yang selesai minggu lalu ini bisa bertahan dalam kondisi baik. Jika ternyata sebelum waktu pemeliharaan ternyata sudah rusak duluan maka kami siap melaporkan ini termasuk ke aparat hukum," tandas Ocha. Terpisah tokoh muda Talaud Melky Alfret mengatakan apresiasi patut diberikan kepada Pemkab disatu sisi. "Di sisi lain apa yang dikemukakan warga seharusnya tidak perlu ada jika fungsi pengawasan baik dari pihak
ketiga yang bertugas dan dibiayai oleh duit negara melakukan tugas pengawasan dengan benar. Kemudian dekab sebagai lembaga pengawasan jalannya pemerintah dan program serta keuangannya berjalan 'on the track' maka akan mencegak kontraktor bertindak nakal," tukasnya. Ia meminta secepatnya kritisi warga segera disikapi Eksekutif maupun Legislatif agar proyek lainnya juga tidak lagi menimbulkan tanggapan miring. "Kritisi mengindikasikan ada yang tidak benar dalam pandangan warga. Ada baiknya hal ini menjadi perhatian serius para wakil rakyat," pungkas Alfrets. (debe)
DEKAB TALAUD JALAN Balang-Sereh yang baru selesai dibangun namun sudah dikritisi kualitasnya oleh warga. (ist)
Tiga Pansus diminta kerja transparan
PSU
Lambuaso pimpin Desa Bulude Melonguane--Pemungutan Suara Ulang (PSU) pemilihan Kepala Desa Bulude Selatan Kecamatan Essang akhirnya dimenangkan Dharma Lambuaso kalahkan calon lainnya Ferry Sumenda. Lambuaso unggul dengan perolehan 167 suara dari 282 pemilih. Pilkades yang awalnya diikuti lima calon ini yakni Dharma Lambuaso, Ferry Sumenda, Deitje Marengkeng, Ernest Lasut dan Merki Bantunan ini sempat menyedot perhatian masyarakat Kepulauan Talaud akibat aksi penolakan PSU yang dilakukan warga dengan memblokir jalan dan menyampaikan surat yang ditujukan kepada Bupati Sri Wahyumi Maria Manalip SE. "Tapi setelah ada kesepakatan dan penjelasan yang baik termasuk saran dari Komisi 1 Dekab, warga akhirnya setuju dilakukan PSU," ungkap Jetmal Lambuaso tokoh muda asal Desa
Bulude Selatan, Minggu (28/2) kemarin. Dari laporan Panitia PSU Pilkades, daftar pemilih tetap sejumlah 282 orang yang dite-tapkan dalam daftar pemilih tetap kemudian tiga calon selain Lambuaso dan Sumenda menya-takan pengunduran diri atau ketidak sediaannya mengikuti PSU. “Kami melakukan dengan penuh ketelitian dengan cara naik mendatangi seluruh warga yang memiliki hak suara,”ujar salah satu panitia Oskar Tumeno. Sebelum menetapkan DPT dan DPTB lanjut Tumeno, kedua pasangan calon itu diundang untuk bersama-sama memper-baiki DPT. “Bilamana ada pemilih yang tidak sempat didata panitia dilakukan klarifikasi. Setelah tidak ada persoalan lagi kedua calon menanda tangani berita acara persetujuan tentang DPT dan DPTB ini. Ajang pilkades ulang ini juga turut diamankan oleh
Polsek Rural Essang dan Koramil 1301 Essang,” urai Tumena seraya menambahkan Polsek Rural Essang menerjunkan 13 anggota dipimpin langsung Kapolsek Essang Ipda Hibor Tandea. Jauh sebelum PSU yang dilaksanakan 15/2 silam, banyak warga berharap agar proses pilkades ini dapat berjalan dengan lancar sampai dengan perhitungan suara serta dijauhkan dari perselisihan antar pendukung."Siapapun yang terpilih nanti, tidak dipermasalahkan, yang penting dia dapat mengemban amanah rakyat dan takut akan Tuhan,"tutur Johan Marengkeng salah satu warga. Dari penghitungan suara, Ferry Sumenda meraih suara 91 (sembilan puluh satu) suara dan Dharma Lambuaso meraih 167 (seratus enam puluh tujuh) suara dari jumlah pemilih yang menggunakan hak suaranya sejumlah 159 pemilih.(debe)
KEPOLISIAN
Polsek Sitim "sapu bersih" penyakit masyarakat Ulu Siau—Kinerja yang baik terus ditunjukan salah satu Kepolisian Sektor (Polsek) di Kabupaten Kepulauan Sitaro yakni Polsek Rural Sitim dibawah kepemimpinan Iptu Hengky Mawuntu terus melakukan upaya pemberantas kejahatan di wilayah Siau khususnya Kecamatan Sitim dengan menyapu bersih segala bentuk penyakit masyarakat. Menurut Mawuntu, beberapa pekan terakhir ini pihaknya menfokuskan diri pada pemberantasan penyakit masyarakat yakni kegiatan perjudian yang kerap marak terjadi diantaranya judi toto gelap (togel), judi sabung ayam (sayam), judi batu tiga, judi menggunakan kartu domino dan sebagainya. “Kami sudah punya target-target atau titik-titik yang menjadi sasaran operasi, bahkan sudah mengantongi data-data diduga para pelaku serta lokasi,” tandas
Mawuntu. Bahkan dari beberapa operasi yang pernah dilakukan, ada sejumlah lokasi judi yang sudah menjadi incaran yang diduga kuat melibatkan sejumlah pejabat namun dirinya sangat menyayangkan kurangnya kerjasama dari masyarakat. “Kami juga terkendala dengan topografi terutama dalam memberantas judi sayam, sedangkan togel dan judi lainnya sudah ada informan sehingga para pelaku berhasil kabur. Tapi bukan berarti akan selalu lolos dari sergapan sebab suatu saat akan dibekuk,” kata Mawuntu. Dikatakan Mawuntu, dirinya tidak segan-segan untuk menindak tegas para pelaku perjudian, salah satu bukti dirinya telah berhasil menangkap salah satu pengedar kupon judi togel. “Dia (pelaku, red) mengaku hanya pengedar,dan ada salah satu bandar togel yang saat ini dicu-
rigai menjadi bandar. Kami masih melakukan pendalaman kasus ini, dan pelakunya sudah ditahan tapi untuk bandarnya masih belum karena butuh keterangan lebih dari pelaku,” kata Mawuntu. Terpisah, sejumlah warga masyarakat mengaprsiasi upaya yang dilakukan Polsek Rural Sitim dalam memberantas penyakit masyarakat termasuk kegiatan perjudian yang meresahkan masyarakat terlebih bisa merusak mental dan spiritual generasi muda. “Kami memberikan apresiasi kepada polsek Sitim, sebab judi saat ini sudah banyak merusak mental generasi muda. Dan menurut kami ini perlu dicontohi polsek-polsek lainnya yakni Polsek Sibar dan Tagulandang, karena selama ini yang kami dengar hanya Polsek Sitim yang paling getol memerangi kegiatan perjudian,” tutur Ernest dan Rian, warga Siau.(esge)
CUACA
Di Sangihe, harga ikan masih berfluktuatif Tahuna--Selang seminggu belakangan harga ikan di sejumlah pasar Sangihe masih fluktuatif atau naik turun. Bila hari ini harga ikan murah, maka keesokan harinya harga ikan bisa naik drastis atau secara tiba-tiba. Seperti halnya, harga ikan pada Sabtu pekan lalu, untuk jenis ikan tude seharga Rp 25 kita bisa mendapat 10 ekor ikan, tetapi hari minggu kemarin harganya tiba-tiba melonjak jadi Rp 50 untuk 8 ekor ikan saja. Pelak saja, hal itu membuat sejumlah pembeli bertanya-tanya mengapa harga ikan naik turun di pasarpasar yang ada. "Sabtu lalu ikan tude masih murah, tetapi minggu kemarin harganya selangit. Jangan-jangan ini ulah para penjual yang menahan ikan dan kemudian menaikannya sendiri," kesal seorang pembeli bernama Yanti,
asal Apengsimbeka. Bahkan, menurutnya harga ikan tersebut sudah di luar daya beli sebagian masyarakat umum. "Dalam beberapa hari ke belakang, terus terang kami tak sanggup sebab biasanya uang belanjaan hanya Rp 50 ribu per hari, tetapi dengan kondisi seperti ini pengeluaran kami meningkat hingga Rp 100 ribu rupiah," sesalnya kembali. Dari informasi yang berhasil dirangkum harian ini, hanya beberapa unit kapal pajeko atau penangkap ikan miliki nelayan asal Sangihe yang beroperasi. "Mau cari ikan bagaimana, cuaca pun belum stabil dan sulit diprediksi. Akibatnya, hanya satu atau dua unit pajeko yang keluar menangkap ikan," ujar penjual ikan bernama Opo, dari lokasi Pasar Towo'e, Minggu kemarin. Pantauan Swara Kita, sebagian besar ikan yang dijual di pasar tersebut, kebanyakn
disuplai dari Manado. "Ini ikanikan hanya sebagian yang berasal dari nelayan asal Tidore, Tahuna. Rata-rata ikan-ikan ini dikirim dari Manado," ujar salah satu penjual yang tak mau menyebut identitasnya itu. Pada harian ini, Jacob Seba, warga Tahuna berharap, ada upaya antisipatif saat terjadi situasi semacam ini. "Harusnya ada solusi yang dilakukan oleh pemda melalui dinas terkait. Ketika cuaca ekstrim seperti ini harganya dapat diantisipasi," tutur Jacob. Diketahui, Pemkab Sangihe dalam waktu dekat akan segera mengoperasikan pelabuhan perikanan di Desa Dagho, Kecamatan Tamako. Pengoperasian pelabuhan perikanan itu dipastikan bisa menyelesaikan semua permasalaha di sektor perikanan, termasuk komoditas harga ikan sehari-hari. (try29)
GODFRIED Timpua dalam satu kesempatan saat mendampingi warga memperjuangkan haknya. (ist) Melonguane--Meminimalisir kegelisahan yang terjadi di masyarakat Kepulauan Talaud, tiga panitia khusus (Pansus) dekab diharapkan bekerja obyektif, jujur dan trasnparan untuk mengungkap tabir tiga persoalan penting yang ada. Tiga pansus yakni Pansus BBM, ASDP atau angkutan penyeberangan dan mutasi ASN diminta tidak melakukan apalagi menyepakati politik transaksional sehingga semua masalah yang diselidiki menjadi terang dan jelas. "Transaksional adalah pembodohan sekaligus penipuan terhadap hak dan keadilan yang dituntut sekaligus diminta, dipercayakan rakyat kepada wakilwakilnya yang terhormat," jelas Robert Zapara tokoh muda Talaud, Minggu (28/2) kemarin. Ia secara pribadi menyatakan dukungannya bagi pansus untuk bekerja dan memperjuangkan hak rakyat sambil meminta rakyat juga termasuk ASN untuk seberani dekab dalam berjuang. "Sampaikan fakta dan data yang benar. Misalnya untuk mutasi ASN, apakah sudah melewati tahapan dan proses serta mengacu pada aturan hukum yang berlaku. Disini diperlukan keterangan yang jujur dari ASN itu sendiri. Sebab bagaimana dekab mau berjuang jika yang diperjuangkan malah tutup mulut dan bersembunyi," kata Zapara. Di tempat berbeda Ketua Pansus mutasi ASN Godfried Timpua menyampaikan, pansus membuka ruang selebar-lebarnya bagi ASN yang merasa selama ini dimutasi tidak wajar. "Mutasi itu prinsipnya mengandung dua hal mendasar yaitu penghargaan berarti ada kenaikan jabatan maupun lainnya yang kedua hukuman. Kedua hal ini akan menjadi sasaran pansus. Sebab tidak selalu penghargaan itu tepat, demikian pula sanksi. Ada mekanisme aturan yang harus dipatuhi bukan atas dasar kepentingan tertentu apalagi dengan alasan politik. Ini yang akan dicermati, ditelusuri dekab melalui pansus mutasi ASN," jelas Timpua.(debe)
KEBERSIHAN
Pasar Towo'e dipenuhi sampah Tahuna--Sejumlah area atau sudut di Pasar Towo'e, Kelurahan Sawang Bendar, Tahuna, nampaknya masih dipenuhi oleh sejumlah tumpukan sampah. Salah satu pemandangan yang tak sedap dipandang mata adalah di area belakang pasar, Jalan Boulevard, terlihat sejumlah sampah dibiarkan bertumpuk begitu saja tanpa penanganan berarti. "Sampah di pasar ini sudah tak elok dipandang. Tong penampungan sudah penuh dan badan jalan pun jadi alternatif untuk membuang sampah," sindir salah satu warga Tahuna, Jemy, yang sedang berbelanja, pagi kemarin. Pantauan Swara Kita, sampah tersebut nampaknya sampah dari aktivitas pasar pada Sabtu pekan lalu. "Pokoknya sampah di lokasi jangan dibiarkan sehari tanpa diangkut oleh petugas kebersihan. Kalau dibiarkan yah beginilah jadinya, tumpukannya ke mana-mana. Apalagi aktivitas di pasar ini dari hari ke hari semakin tinggi. Belum lagi, banyak penghuni pasar ini yang kurang sadar soal bagaimana menangani sampah," ucap seorang ibu bernama Meity, saat sedang berbelanja. Kepada harian ini, salah satu tokoj muda Sangihe, Iswadi Machmud menilai, peran dinas terkait dalam hal ini patut dipertanyakan. "Dinas terkait dalam hal perindagkop dan UMKM Sangihe harusnya memperhatikan hal ini. Jangan dibiarkan sampah-sampah itu terlalu lama berserakan. Kemudian harus ada upaya atau langkah nyata bagaimana manejemen sampah dikelola secara baik," tutur Iswadi. Ditambahkannya lagi, harus ada sanksi tegas dari dinas pengelola terhadap para penghuni pasar yang membuang sampah secara sembarangan. "Pasar mestinya indah dan bersih, sehingga para pembeli akan betah dan nyaman datang. Semuanya tentu jadi tanggung jawab bersama. Dan dalam hal ini dinas terkait harus berani mengambil langkah tegas. Jangan hanya mau menagih bea," sindir pria yang dikenal sangat vokal itu. Lelaki itu pun menyorot soal tagihan di belakang lokasi pasar Towo'e, Jalan Boulevard, yang dinilainya tidak jelas. "Mau tagih retribusi parkiran, tetapi tangani sampah saja tidak becus. Harusnya, ketika ada penagihan seperti setara juga dengan pelayanan yang diberikan. Belum lagi, ulah sejumlah oknum petugas yang terkadang pilih kaaih saat menagih biaya parkiran," berang dia. Sayang sekali, Kadis Perondagkop dan UMKM Sangihe, Olden Lahamendu, belum dapat dihubungi. Ketika ditelepon nomornya selalu ada dalam keadaan tidak aktif atau berada di luar jangkauan.(try29)
TOTABUAN KOTAMOBAGU KORBAN KEMARAU 2015
Pemkot KK sediakan dana hingga miliaran PASCAKEMARAU panjang yang terjadi selama 2015 kemarin. Pemkot Kotamobagu telah menyediakan dana Rp2,3 miliar untuk program rehabilitasi hutan dan lahan bagi masyarakat. Kepala Dinas Perikanan Peternakan Perkebunan Kehutanan dan Ketahanan Pangan (DP4K & KP) Hardi Mokodompit mengatakan, sejumlah sektor di wilayah kotamobagu akan mendapat penanganan rehabilitasi dengan anggaran yang sudah disiapkan pemerintah Kotamobagu. “Dari program tersebut diantaranya pengadaan bangunan observasi tanah dan air, pos penyuluhan kehutanan, batas pagar kota, alat bantu pemadam kebakaran lahan dan hutan, pelestarian hutan rakyat, akan menjadi prioritas,” jelas Hardi. Baca: Pemkot ( Halaman 13 )
bolmut PERHELATAN
Karel Bangko siap maju Pilkada 2018 MESKI perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bolmut yang masih kurang dua tahun lagi. Namun, sejumlah nama sudah bermunculan untuk maju sebagai kandidat. Salah satunya yakni Ketua Partai Golongan Karya yang juga saat ini menjabat Ketua Bolmut KAREL Bangko Karel Bangko. Hal ini disampaikannya saat bertemu wartawan Swara kita, beberapa waktu lalu. Dia pun mengatakan, kalau dirinya sudah siap untuk merebutkan kursi panas apabila ditunjuk sebagai calon dari Partai berlambang pohon beringin tersebut dalam Bursa Pilkada Kabupaten Bolmut ditahun 2018 nanti. “Saya siap untuk bertarung bila diperkenankan oleh Partai Golkar untuk bertarung dalam Pilkada 2018 nanti,” ujarnya. Baca: Karel
BOLMONG, KOTAMOBAGU, BOLMUT BOLTIM, BOLSEL SENIN 29 FEBRUARI 2016
H2M suarakan penetapan anggaran untuk PBMR 4 Bupati-Walikota di BMR tidak komitmen berjuang Molibagu–Sangat disayangkan, dari lima daerah yang ada di Bolaang Mongondow Raya (BMR) yang menginginkan terwujudnya Pemekaran Provinsi Bolaang Mongondow Raya (PBMR) tidak sepenuhnya komit dengan keinginan rakyat. Satu-satunya Bupati yang menyuarakan permintaan anggaran PBMR melalui APBN dihadapan Banggar DPRRI pekan lalu saat kunjungan bersama di Kantor Gubernur, hanyalah Bupati Bolsel H Herson Mayulu SIP. Dihadapan Badan Anggaran DPR-RI, H Herson Mayulu SIP
meminta untuk anggaran pembentukan PBMR dimasukan dalam APBN. Hal ini tentunya sangat menarik dan menjadi bahan evaluasi bagi seluruh masyarakat BMR, dimana dihadapan Banggar DPR-RI Bupati H2M sudah mampu membawah aspirasi PBMR dibandingkan dengan empat Bupati/Walikota lainnya yang tidak komit dengan harapan bersama mewujudkan pembentukan PBMR. “Kami masyarakat Bolsel memohon kepada semua Banggar DPR-RI, untuk segera mengalokasikan anggaran pem-
ASET PASAR GOGALUMAN
Desa Dumoga I & II terkesan diacuhkan
HERSON Mayulu.
bentukan Provinsi Bolaang Mongondow Raya,” kata Bupati Bolsel H2M dihadapan anggota Banggar DPR-RI pekan lalu. Baca: H2M ( Halaman 13 )
OPERASI PEKAT
Polsek Sangkub jaring 9 wanita tanpa identitas
Dumga IV 30 persen serta Dumoga I 30 persen,” ucapnya. Untuk itu, dirinya berharap jika belum ada titik temu terkait pembagian aset, permasalah ini, akan diserahkan kepada Pemkab Bolmong. “Untuk menghindari polemik kedepan, Lebih baik pemerintah turun tangan dengan mengelolah langsung pasar tersebut melalui instansi tekhnis,” ujarnya. Sementara itu, Camat Dumoga Timur Johanis Lomban mengaku, pihaknya tidak tahu-menahu terkait dengan pembagian aset itu. “Itu bukan kewenangan pemerintah kecamatan, harus dibicarakan secara internal antara Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dengan masyarakat,” akunya. Namun terang Lomban, jika persoalan tersebut melebar, maka pihaknya juga siap memfasilitasi terkait dengan penyelesaian pembagian aset tersebut. “Kami siap memfasilitasi kalau ada hal-hal yang perlu diselesaikan,” pungkasnya.(yede)
Dekab Bolmut harap Pemkab segera atasi
boltim PAW
PROSES Pergantian Antara Waktu (PAW) dari Sachrul Mamonto ke Marsaoleh Mamonto yang sempat molor, dikarenakan tertahan dilaci meja Pelaksana tugas (Plt) Ketua Dekab Boltim Sehan Mokoagow. Kini proses PAW tersebut tak ada masalah lagi. Informasi yang diperoleh dimana berkas PAW kursi PAN di Dekab Boltim ini sudah berada di meja Bupati Boltim Sehan Landjar, bahkan telah ditanda tangani Sehan Landjar. Artinya, jika prosesnya sudah sampai ke Bupati Boltim maka kursi panas milik PAN Boltim yang sebelumnya diduduki Sachrul Mamonto, akan segera berpindah ke Marsaoleh Mamonto. Terkait hal ini, Marsaoleh Mamonto ketika dikonfirmasi mengatakan benar bahwa berkas PAW-nya sekarang sudah diatas meja pak Bupati Sehan Landjar. Mungkin juga telah di tanda tangani Bupati. “Kita akan cek Senin (29/2) hari ini, jika berkasnya sudah tanda tangani oleh Bupati, maka hari ini juga langsung di antar ke Gubernur Sulut untuk proses keluarnya Surat Keputusan (SK), “ terang Marsaoleh Minggu (28/2) kemarin. Harapannya jika prosesnya sudah sampai ke Gubernur, maka PAW ini segera terlaksana agar kursi PAN di Dekab Boltim segera terisi. Sehingga aspirasi masyarakat yang tumpukan rakyat Boltim kepadanya bisa terlaksana. “Mohon doa restunya biar persoalan ini segera terealisasinya, “ ungkap Marsaoleh. Diketahui, selain PAW kursi PAN dari Sachrul ke Marsaoleh. PAW kursi PDIP dari Jemi Tine ke Nasarudin Simbala juga sekarang sudah berproses di Gubernur.(efel)
Dumoga—Tak dilibatkan dalam pembagian aset di Pasar Gogaluman yang terletak di Desa Dumoga II. Desa Dumoga I dan II Kecamatan Dumoga Timur, mengaku keberatan. Padahal, Menurut Samson Manggopa warga Desa Dumoga I, bahwa sebelumnya ada lima desa yang mempunyai hak terkait pembagian aset itu. Diantaranya Desa Dumoga I, Dumoga II, Dumoga III Dumoga IV dan Desa Dumoga Induk. “Beberapa waktu lalu, ada tiga desa menggelar rapat. Yakni Desa Dumoga III, Dumoga IV dan Induk. Sedangkan Desa Dumoga I dan II tidak dilibatkan dalam rapat itu,” ungkap Samson. Dalam rapat tersebut, lanjut Samson, tiga desa sudah membicarakan terkait pembagian aset di Pasar Gogaluman dan mengabaikan pembagian untuk Desa Dumoga I. “Bahkan mereka sudah menetapkan dalam rapat itu pembagian aset dibagi 3. Dengan persentase Desa Dumoga III dapat 40 pesen,
GIZI BURUK
( Halaman 13 )
Kursi Sachrul selangkah lagi diduduki Marsaoleh
12
KESEMBILAN wanita yang terjaring Operasi Pekat saat dilakukan pembinaan oleh Kapolsek didampingi Camat Sangkub dan Camat Bolangitang Timur.(foto: atma/sk)
Boroko–Tertibkan Penyakit masyarakat (Pekat) di wilayah Kecamatan Sangkub, Kabupaten Bolmut, Polsek Sangkub menggelar Operasi Pekat. Dan sejumlah tempat yang dicurigai sebagai tempat lokasi esek–esek pun didatangi. Hasilnya 9 Wanita yang tak memiliki identitas diamankan pada saat operasi Pekat tersebut.
Hal ini disampaikan oleh Kapolsek Sangkub Iptu I Made Yodana saat bertemu dengan Wartawan Swara kita, Sabtu (27/2) kemarin. “Dalam Operasi pekat untuk wilayah sakngkub kami mendapati 9 wanita tanpa identitas dan para wanita ini bekerja sebagai pelayan di Desa Batu meja,”ujarnya. Dia pun menjelaskan, bahwa kesembilan wanita yang
terjaring dalam operasi pekat tersebut, pihaknya menemukan dua wanita masih dibawah umur dan kedua wanita tersebut berasal dari Desa Biontong dan Saleo Kecamatan Bolangintang Timur, dan sisanya merupakan wanita–wanita yang berasal dari luar wilayah Kabupaten Bolmut. Baca: Polsek ( Halaman 13 )
PEMBANGUNAN
Hal ini disampaikan oleh Wakil Ketua I Dekab Bolmut, Arman Lumoto saat bertemu dengan Wartawan Swara kita, Sabtu (27/2) akhir pekan kemarin. “Atas nama institusi Dekab Bolmut meminta dengan tegas kepada Pemkab Bolmut agar dapat mengatasi persoalan gizi buruk yang di derita oleh masyarakat Bolmut,” ujarnya Dia pun menjelaskan, Bahwa kalau gizi buruk di biarkan terus menerus oleh Pemkab Bolmut maka kami yankin yang akan terjadi gizi buruk di Kabupaten Bolmut akan semakin merajalela di tingkatan masyarakat kita. Baca: Dekab ( Halaman 13 )
PENDIDIKAN
Pemkab Bolmong godok penamaan Bandara Lolak Lolak—Meski tak membentuk panitia sayembara, untuk rencana penamaan Bandar udara (Bandara) serta Kode penerbangan, yang akan di siapkan untuk rencana Pembangunan Bandara di Kecamatan Lolak sebagai Ibukota Kabupaten Bolmong. Namun Bupati Bolmong, Hi Salihi Mokodongan bahwa syarat mutlak yang harus di penuhi oleh pemerintah kabupaten (pemkab) Bolmong adalah penamaan Bandara dan pemberian kode penerbangan. “Rencananya seperti itu, Dengan melakukan sayem-
Boroko-Dengan munculnya gizi buruk yang di derita oleh warga Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) mengundang respon positif dari sejumlah anggota Dekab Bolmut, apalagi berdasarkan informasi yang dihimpun oleh Wartawan harian ini, dari tenaga kesehatan gizi Bolmut telah tercatat selain dua orang yang sudah meninggal ada lagi lima orang penderita gizi buruk yang di alami oleh warga Bolmut. Sehingga Dekab Bolmut meminta Pemkab Bolmut agar lebih tegas mengatasi gizi buruk yang ada di Kabupaten Bolmut tersebut.
bara. Untuk panitia tidak harus di bentuk,” aku Bupati kemarin via telepon. Untuk itu, jika tak ada halangan, menurut Bupati, rencananya, Senin (29/2) hari ini, pihaknya akan menggelar rapat terkait penamaan Bandar Udara (Bandara) dan Kode penerbangan. “Insya Allah hari Senin, kita akan menggodok nama bandara dan kode penerbangannya,” kata Bupati. Lanjutnya, setelah nama dan kode penerbangannya sudah ada, kemudian usulan tersebut akan diserahkan ke pihak Dewan kabupaten (Dekab)
Bolmong, untuk masuk dalam agenda pembahasan, sehingga bisa di Perdakan. “Apabila semuanya sudah tuntas, kami akan menyodorkan nama dan kode penerbangan ke Kementrian Perhubungan,” ujarnya. Terkait Penamaan Bandara pun, tambah Bupati, Pemkab akan menggodok sejumlah nama baik itu nama para lelu-hur seperti ‘Bogani’ atau para pejuang daerah ini. “Ada juga nama leluhur yang membangun daerah kita. Dan itu ada beberapa nama yang akan kita bahas. Dan mana yang nama yang pas barulah kita perdakan,” kata Bupati.(yede)
Landjar: Penggunaan dana BOS harus tepat sasaran Tutuyan-Bupati Boltim Sehan Landjar menegaskan, penggunaan dana Biaya Operasional Sekolah (BOS) di setiap sekolah harus tepat sasaran serta sesuai dengan peruntukannya. Hal ini ditegaskan Landjar dihadapan para Kepela sekolah (Kepsek) di Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Togid Kecamatan Tutuyan, Jumat (26/2) pekan lalu. Kata Landjar, karena BOS asalnya bantuan dari pemerintah maka pengelolaan dana ini harus tepat sasaran bukan asal-asalan. “Saya tidak mau mendengar laporan dimana ada sekolah atau Guru menyalahgunakan
dana BOS. Jika ada Guru atau sekolah yang seperti itu. maka konsekwesi di proses hukum, sebab dana BOS uang Negara yang di peruntukan untuk keperluan sekolah bukan untuk kepentingan pribadi, “ tegasnya. Namun yang terpenting dalam penggunaan dana BOS ini adalah Surat Pertanggung Jawaban (SPJ). “SPJ adalah yang terpenting dalam setiap penggunaan uang negara. Karena melalui SPJ dana tersebut bisa diketahui digunakan untuk apa saja. Jadi jangan sepelehkan masalah SPJ ini, “ ujarnya. Baca: Landjar ( Halaman 13 )
TOTABUAN
BOLMONG, KOTAMOBAGU, BOLMUT BOLTIM, BOLSEL SENIN 29 FEBRUARI 2016
Pembangunan kantor Walikota ke Kemendagri Pemkot ... Dari Halaman 12 Untuk itu, lanjutnya, anggaran yang berasal dari Dana Alokasi Khusus (DAK) APBD tersebut, diharapkan mampu menanggulangi kerusakan hutan di seluruh wilayah Kotamobagu yang terkenak dampak bencana kemarau panjang tahun kemarin. “Masih dalam proses survey lapangan lahan produksi mana yang akan diperbaiki, dan penyusunan perencanaan. Untuk tindak lanjutnya nanti pada awal april mendatang,” ujarnya kemarin.(yede)
Karel ... Dari Halaman 12
TAMPAK pertemuan Walikota Kotamobagu dengan pihak Kemendagri, Jumat pekan lalu.(foto: ist)
Pria yang berasal dari Kecamatan Bintauna ini pun menjelaskan, kalau selama ini pihaknya inten berkomunikasi dengan berbagai tokoh yang ada di enam kecamatan yang ada dikabupate Bolmut untuk maju dalam perhelatan Pilkada Bolmut tersebut dan dukungan dari tokoh agama dan tokoh masyarakat itulah, yang membuat dirinya langsung menyatakan sikap untuk bakal maju dalam Bursa Pilkada 2018. “Komunikasi dengan tokoh Alhamdulillah sudah saya lakukan. Dan hasilnya seluruh tokoh agama dan masyarakat yang saya temui menginginkan saya kembali maju dalam pertarungan Pilkada Bolmut 2018 nanti,” jelasnya. Karel Bangko yang saat ini menjadi Ketua Dekab Bolmut ini pun mengungkapkan, bahwa dirinya membuka peluang kepada siapa saja yang akan menjadi calon wakil Bupati (Wabup) untuk mendampingi dirinya dalam Pilkada Bolmut nanti, dan setiap pasanan yang ingin berpasangan dengan dirinya wajib dan siap untuk disurvei sehingga siapa yang hasil surveinya diatas maka dialah yang berpeluang untuk berpasangan dengannya dalam perebutan Pemimpin Bolmut periode 2018 sampai 2023 nanti. “Saya membuka peluang dengan siapa saja yang ingin menjadi pasangan nantinya, dan akan disurvei sehingga siapa yang nilanya diatas maka dialah yang berpeluang menjadi pasangan saya dalam Pilkada Bolmut 2018 nantinya,” ungkapnya.(try34)
Tatong temui Dirjen Bangda
Polsek ... Dari Halaman 12 “Setelah mendapati Sembilan wanita tanpa identitas tersebut kami mengamankan mereka dipolsek Sangkub, dan setelah anggota melakukan intograsi kesembilan wanita tanpa identitas tersebut, kami menemukan ada dua wanita yang masih dibawah umur,” jelasnya. dia pun mengungkapkan, kesembilan wanita tersebut telah dilepas setela dilakukan pembinaan dan mendatangani surat perjanjian dari Polsek sangkub bahwa tidak akan kembali bekerja di Rumah Makan Batu Meja tersebut. Dia pun meminta, kepada pihak pengelola rumah makan yang ada di wilayah Sangkub agar tidak memperkerjakan pelayan apabila tidak ada identitas yang lengkap dan juga ada wanita yang masih dibawah umur. Dia pun menambahkan, bahwa untuk dua wanita yang masih dibawah umur tersebut telah dibawah oleh Camat Bolangitang Timur untuk dipulangkan kepada orang tua masing–masing.(ty34)
Landjar ... Dari Halaman 12 Selain itu Landjar menegaskan soal pendidikan. Dalam hal pendidikan para Guru harus benar-benar menjadi pendidik yang profesional dalam menyalurkan ilmu pendidikan kepada anak siswa di sekolah. “Guru merupakan institusi pendidikan utama dalam membangun mental dan spritual untuk membentuk merubah mindset atau pola pikir, agar siswa dan masyakat menjadi dewasa, cerdas dalam perilaku mereka sehari-hari. Guru juga merupakan pahlawan di negeri. Karena satu negeri itu bisa baik masyakatnya! jika Guru bermoral baik, “ tandasnya.(efel)
Dekab ... Dari Halaman 12 “Tentunya pemerintah harus menseriusi persoalan ini dan di mintan dapat menciptakan solusi terbaik dalam mengatasi gizi buruk di Bolmut,” jelasnya. Dilain pihak, anggota Komisi I Dekab Bolmut Muliadi Pamili, saat dimintai tanggapannya, mengharapkan, pemkab bolmut khusunya Dinas Kesehatan dapat mengalokasikan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 2016 dengan baik pada pelayanan kesehatan masyarakat. “Sepengetahuan kami pada pembahasan APBD 2016 ada sekitar dua puluhan miliar lebih dana kesehatan khusus di alokasikan pada pelayanan kesehatan, sehingga itu harapan kami anggaran tersebut dapat di alokasikan dengan baik oleh Dinas kesehatan pada pelayanan kesehatan terhadap masyarakat, agar nantinya tidak ada masyarakat bolmut yang akan menderita gizi buruk,” harapnya. Terpisah, Kepala Dinas Kesehatan Bolmut dr Jusnan Mokoginta MARS, saat dikonfirmasi, mengatakan, bahwa pihakya telah mengeluarkan instruksi kepada seluruh tenaga medis di instansi itu, hingga ke tingkat puskesmas, untuk kembali menggelar sweeping riwayat penyakit seluruh masyarakat. “Saya minta data riwayat penyakit yang diderita masyarakat diperbarui, sebab data terkini sudah tidak akurat lagi. Utamanya puskesmas, tolong laksanakan ini, jangan hanya menunggu laporan masyarakat,”ungkapnya.(try34)
Kotamobagu—Tindaklanjuti dua proposal yang sebelumnya diusulkan Pemkot Kotamobagu kepada pihak Pemerintah pusat. Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara, Jumat (26/2) pekan lalu, kembali menemui Direktorat jenderal (Dirjen) Bina Pembangunan Daerah (Bangda) Kemendagri. Dalam pertemuan tersebut, Walikota langsung diterima oleh Dirjen Bangda Ir Diah
Indrajati MSc, dan Sekertariat Ditjen Bina Administrasi Kewilayahan Kemendagri Dra Endang Try Setyasih MM. Menurut Walikota Kotamobagu, pertemuan tersebut merupakan tindak lanjut dari proposal usulan pembangunan Kantor Walikota Kotamobagu dan Proposal usulan Mobil Pemadam (Damkar), yang telah diusulkan pemerintah Kota Kotamobagu kepada pihak Kemendagri. “Pertemuan ini merupakan tindak lanjut dari usulan pemerintah Kotamobagu kepada pihak Kementerian Dalam Negeri, dan dari hasil per-
temuan tersebut pihak Kementerian Dalam Negeri mengklarifikasi tentang berbagai kesiapan Pemerintah Kota Kotamobagu, seperti kesiapan lahan yang nantinya akan digunakan sebagai lokasi pembangunan kantor,” terang Walikota. Selain itu menurut Walikota, Pemerintah Kota Kotamobagu juga mengusulkan proposal bantuan armada kendaraan Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Armada untuk Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol-PP) Kota Kotamobagu ke pihak Kemendagri.(yede)
PERUBAHAN
Bupati H2M buka peluang pejabat pindah tugas Molibagu–Diperiode kedua kepemimpinan Bupati H Herson Mayulu SIP (H2M) tentunya mengalami banyak perubahan system pemmerintahan. Berbeda dengan periode sebelumnya. Focus menjalankan roda pemerintahan untuk melanjutkan pembangunan daerah jauh lebih penting untuk dilakukan. Bagi para pejabat, baik yang sudah Non job atau masih menjabat saat ini, Buparti memberikan peluang untuk pindah kerja di daerah lainnya. Penegasan Bupati H2M melalui Kabag Humas Ahmadi Modeong menegaskan baranng siapa pejabat yang tidak setuju dan sepaham dengan pola pemerntahan sekarang ini, diberikan kesempatan untuk pindah tugas. Terutama pejabat yang merasa kesal dengan keputusan Bupati H2M yang sudah menonjobkan beberapa pejabat lainnya. “Pak Bupati memberikan batasan waktu hingga tanggal 1 Maret besok. Sesuai dengan penyampaian pak Bupati dia
akan tandatangani permintaan pindah tugas di daerah lainnya,” tegas Bupati melalui Kabag Humas Ahmadi Modeong Jumat (26/2) kemarin. Menurut Kabag Humas, keputusan Bupati yang diambil tersebut sangat profesiional untuk memberikan peluang kepada pejabat yang enggan untuk bersama-sama dengan pemerintahan H2M-Bersinar. “Jadi Pak Bupati tidak ingin, dalam pemerintahan kedepan ada hal yang mengganjal termasuk disebabkan oleh orang-orang yang tidak ingin dengan kepemerintahannya. Makanya diberikan peluang untuk pindah secepatnya, sebelum semua program dijalankan dengan baik di periode ini,” jelas Kabag Humas. Kata Kabag Humas pula, Bupati menyadari bahwa dengan keputusan untuk melakukan nonjob kepada sejumlah pejabat tersebut bisa membuat kondisi mental pejabat terpukul. Sehingga Bupati memberikan kesempatan seluas-luasnya
13
ATURAN PEMPUS
Penyesuaian seragam ASN mulai diberlakukan Lolak—Menindaklanjuti surat edaran Bupati Kabupaten Bolmong, Nomor 10/ 03/Setdakab/II/2016 tanggal 26 Februari 2016 tentang Penggunaan pakaian dinas PNS dan tenaga honorer di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bolmong, mulai diterapkan, Senin (29/2) hari ini. Hal tersebut berdasarkan penuturan Kabag Humas Pemkab Bolmong, Rapiah Dilapanga SPd. “Esok (hari
ini) penyesuaian seragam bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) dan tenaga honorer sudah mulai diberlakukan sesuai dengan edaran yang ditandatangani oleh Pak Bupati,” ungkap Dilapanga. Dilapangan menjelaskan, penyesuaian seragam ASN tersebut merujuk pada aturan dari pemerintah pusat. “Selain itu, kita juga mengacu pada aturan dari pemerintah pusat. Sehingga Pemkab Bolmong menindaklanjutinya,” pungkasnya.(yede)
JADWAL PENGGUNAAN SERAGAM ASN Hari
Seragam
Senin-Selasa Rabu
: :
Kamis-Jumat
:
PDH Khaki PDH Kemeja Putih & Celana/ Rok Hitam/Gelap PDH Batik/Tenun/Khas Daerah dan Celana/Rok Hitam/Gelap.
TENAGA HONORER Hari
Seragam
Senin-Rabu
:
Kamis-Jumat
:
Kemeja Putih dan Celana/ Rok Hitam/Gelap Batik/Tenun/Khas Daerah & Celana/Rok Hitam/Gelap. ==Sumber Humas==
KEPUTUSAN
TKD ASN Bolsel alami kenaikan
dengan batasan waktu yang ditetapkan. “Batas waktunya sudah ditetapkan oleh Pak Bupati. Lewat dari tanggal yang ditentukan, tidak lagi ada toleransi bagi pejabat yang ingin pindah dari Bolsel,” terang Ahmadi. Lanjutnya, bagi pejabat yang memilih untuk tetap mengabdi di Bolsel, konsekwensinya harus mengikuti aturan main dari pemerintahan terbaru H2M-Bersinar. “Bagi pejabat yang memilih untuk tetap mengabdi di daerah, harus menaati semua aturan yang ditetapkan di daerah, tidak ada yang terkecuali. Kalau tidak setuju dengan keputusan-keputusan Bupati nanti, mulai sekarang ini hingga batas waktu yang ditetapkan silahkan mengajukan permohonan pindah tugas di daerah lain. Pak Bupati sudah janji akan menandatanganinya. Kata pak Bupati, jangan sampai hanya karena satu dua orang saja, struktur pemerintahannya bisa rusak,” ujar Ahmadi.(cepe)
Molibagu–Kembali Pemkab Bolsel menaikan Tunjangan Kinerja Daerah (TKD) Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk tahun 2016. Dari besaran sebelumnya, Pemkab mengambil keputusan untuk melakukan penambahan Rp 250 Ribu. Namun hingga saat ini TKD belum dicairkan karena masih menunggu regulasi Perbup terbaru. Kepala DPPKAD Bolsel Arvan Ohy mengatakan perubahan pemberian TKD bagi ASN Bolsel mulai berlaku 2016 ini. “Kenaikannya memang tidak signifikan. Hanya ketambahan sedikit saja sesuai dengan jumlah yang diterima sebelumnya, naik Dua Ratus Lima Puluh Ribu Rupiah,” kata Arvan. Kata Arvan lagi, walaupun TKD yang diberikan oleh daerah begitu besar, namun dalam ketentuan penerimaan TKD tersebut ada beberapa kriteria penilaian yang harus dilakukan oleh daerah terkait dengan penjabaran disiplin terutama kepada ASN. “Banyak penilaian yang
harus dihitung, mulai dari kehadiran, apel kerja dan penilaian-penilayan lainnya yang ditetapkan oleh daerah yang bisa saja mengurangi jumlah penerimaan TKD yang ditetapkan,” jelas Arvan. Lanjut Arvan, hingga kini pembayaran TKD belum dilakukan oleh daerah, pasalnya masih menunggu Peraturan Bupati (Perbup). “Kita masih menunggu Perbup acuan pembayaran TKD bagi ASN,” tukas Arvan. Sebelumnya Bupati H Herson Mayulu SIP juga pernah mengatakan dalam pemberian TKD ada beberapa indicator yang harus dipenuhi oleh ASN. Hasil kerja dan respon terhadap program kegiatan juga merupakan salah satu diantara indicatorindikator penilaian daerah untuk melakukan pembayaran TKD dimaksud. “Selain hasil kerja yang baik dan tuntas, program religius dengan kuliah subuh juga menjadi indikator penilaian pembayaran TKD,” tegas Bupati lalu.(cepe)
Sulut dan Tim Banggar DPRRI ini adalah sebuah tindakan yang cerdas. Dan katanya Ini harus didorong oleh seluruh elemen di BMR, terutama oleh empat kepala daerah lainnya .
“Sebab, salah satu poin yang paling menentukan adalah anggaran. Jika apa yang diminta oleh Bapak H2M ini masuk dalam APBN, berarti pembentukan PBMR sudah di
depan mata. Sebaliknya, siapa pun yang berkoar-koar bahwa PBMR sebentar lagi terwujud namun belum dianggarkan, itu hanya surga telinga,” kata Effendy.(cepe)
H2M ... Dari Halaman 12 Lanjutnya persoalan pemekaran PBMR sudah menjadi tujuan Rakyat Bolmong Raya untuk sesegera mungkin dimekarkan menjadi Daerah Otonomi Baru (DOB). “Keinginan rakyat sudah lama sekali ingin dimekarkan. Jadi dimintakan kepada Banggar DPR-RI agar merealisasikan permintaan ini,” cetus H2M. Dalam pertemuan pekan lalu di aula CJ Rantung kantor Gubernur Sulut, seluruh perwakilan BMR hadir dalam rapat yang dipimpin langsung oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambei. Tak satupun selain H2M, Bupati dan Walikota mengeluarkan usulan terkait PBMR. Padahal peluang untuk menyampaikannya sudah terbuka luas oleh Ketua banggar DPR-RI Said Abdullah. Peluang itulah yang tidak dimanfaatkan oleh Bupati dan Walikota lainnya di BMR. Hanya terfokus pada usulan daerah masing-masing dan lupa dengan tujuan bersama untuk memekarkan BMR menjadi salah satu DOB di Indonesia. “Peluang itu sudah kita peroleh. Kapan lagi kita akan menyuarahkan demikian dihadapan Banggar DPR-RI. Ber-
kat pak Gubernur, Banggar DPR-RI bertandang ke Sulut dengan komposisi penuh seluruhnya hadir. Saya Sayangkan, tidak ada yang bersama dengan saya dalam mengusulkan anggaran PBMR,” kunci H2M. Hal ini mendapat tanggapan dari LPKEL BMR Efendi Abdul Kadir. Menurutnya tindakan yang diambil oleh Bupati Bolsel H Herson Mayulu SIP benar-benar mengemban amanat rakyat BMR. “Bupati dan Walikota seBMR jangan tinggal diam. Harapan kami, kalian harus proaktif dan getol mendorong pembentukan PBMR. Kami salut dengan sikap Bupati Bolsel yang tidak banyak ngomong soal BMR, tapi tindakan beliau benar-benar efektif dan sangat serius berjuang untuk PBMR. Kalau semua Bupati BMR seperti beliau, Insya Allah harapan seluruh rakyat BMR ini segera akan terwujud,” sebut Ketua LSM Efendi Abdul Kadir. Dituturkan Efendi pula, pengusulan pengajuan anggaran pembentukan PBMR yang disampaikan Bupati H2M kepada Pemerintah Provinsi
MINAESA tomohon SAS hadiri HUT Jemaat GMIM Siloam Tara-Tara ke 25
WAKIL Walikota Tomohon saat menghadiri ibadah syukur dalam rangka hari ulang tahun ke-25 yang dilaksanakan di gedung Gereja Jemaat GMIM Siloam Tara-Tara.(foto: ist)
JEMAAT GMIM Siloam Tara-Tara, Minggu (28/ 2) kemarin, merayakan ibadah syukur dalam rangka hari ulang tahun ke-25 yang dilaksanakan di gedung Gereja Jemaat GMIM Siloam Tara-Tara. Kegiatan tersebut turut dihadiri Wakil Walikota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan (SAS) SAS pada kesempatan tersebut mengatakan, perayaan hari ulang tahun jemaat merupakan momentum untuk mengajak mempertinggi dan memperkokoh motivasi pelayanan kepada seluruh jemaat, yang dibarengi dengan langkah introspeksi terhadap keberhasilan pelayanan, guna memantapkan program pelayanan kedepan. Baca: SAS ( Halaman 15 )
minahasa JWS: Kumtua harus gunakan Dandes sesuai peruntukannya SEKARANG ini Pemerintah Pusat telah menganggarkan dana bagi setiap desa. Untuk itu, setiap hukum tua (Kumtua) berhak menerima Dana Desa (Dandes) melalui rekening, guna dipakai dalam pembangunan wilayahnya. Kalau dulu dana desa hanya berkisar Rp50 juta, sekarang ini bisa mencapai Rp1 miliar sehingga penggunaannya harus hati-hati. Sebab jika disalahgunakan, konsekuensinya akan diperhadapkan dengan hukum. Hal ini disampaikan Bupati Minahasa Jantje Wowiling Sajow (JWS) disela-sela sosialisasi BNI dengan Pemkab Minahasa di BPU Ranowangko Tondano, Jumat (26/2) pekan lalu. Dikatakan JWS, untuk sekarang ini para Kumtua berhak menerima dan Dandes langsung ke bank guna pembangunan proyek fisik di wilayahnya yang sudah dibuatkan pengusulan proyek desa ke Pemkab Minahasa.
MINAHASA, TOMOHON, MINUT, MINSEL, MITRA BITUNG
Giliran untuk rakyat, jadi mandul Bitung—Sikap sebagian anggota Dekot Bitung yang gencar mempersoalkan pemangkasan biaya perjalanan dinas luar daerah pada rapat yang dipimpin Ketua Dekot Bitung Laurensius Supit dan dihadiri Penjabat Walikota Bitung Jhon H Palandung, Rabu (24/2) pekan lalu, mengundang reaksi miring dari sejumlah elemen masyarakat. Sejumlah aktivis Kota Bitung menyatakan kekecewaan mereka atas sikap yang dipertontonkan oleh para penghuni legislator Bitung
ini dimana terkesan tidak cerdas dalam menanggapi setiap persoalan. “Saya sangat kecewa dengan apa yang mereka pertontonkan kepada publik. Para anggota Dewan ini hanya jago kalau memperjuangkan hak mereka sendiri, tapi giliran memperjuangkan untuk kepentingan dan kesejahteraan rakyat, justru jadi mandul,” tandas aktivis Gemapala Bitung, Divan Awondatu. Sikap seperti itu, lanjut Awondatu, seharusnya tidak
diperlihatkan para anggota Dewan yang terhormat kepada masyarakat. “Ini justru semakin menumpuk ketidakpercayaan masyarakat pada lembaga legislatif,” tukasnya. Terpisah, dikatakan aktivis pencinta alam lainnya, Ovan Djafar, dengan mempersoalkan pemangkasan biaya perjalanan dinas legislator sampai harus membuat heboh dan mengamuk dalam rapat, pertanda para legislator Bitung belum cerdas secara emosional. “Selain belum cerdas secara emosional,
PENANGKAPAN IKAN
Kambong: Di laut, semua ada aturan mainnya Airmadidi—Potensi kelautan Minut yang kaya sumber daya jenis-jenis ikan dan rumput laut, tak disangkal menjadi incaran banyak kalangan dari dunia kelautan. Tak ayal, laut Minut kerap menjadi sasaran pencurian ikan nelayan asing dengan kapal yang berteknologi canggih. Untuk itu, Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Minut gencar melakukan pengawasan.
Hal itu ditegaskan Kepala DKP Minut Ir Arie Kambong, Minggu (28/2) kemarin. Menurutnya, perlu ada pengawasan berjenjang terkait masalah tersebut. “Kita terus melakukan pemantauan. Jika ada kapal asing, kita akan periksa,” tandas Kambong. Kesiapan petugas dan koordinasi dengan nelayan lokal terus terjaga hingga saat ini. Baca: Kambong ( Halaman 15 )
ARIE Kambong.
PROGRAM
Tomohon miliki Alfamart Class
minut Hari ini, Inspektorat paparkan LHP 2015 di hadapan Bupati
( Halaman 15 )
bitung Pj Walikota serahkan SPPT PBB-P2 2016
BERTEMPAT di ruang rapat Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Kota Bitung, Penjabat Walikota Bitung Drs John H Palandung MSi menyerahkan SPPT PBB-P2 tahun 2016 kepada para Camat seKota Bitung, Jumat (26/2) pekan lalu. Sebelum penyerahan, terlebih dahulu dilangsungkan penandatanganan berita acara penyerahan SPPT PBBP2 oleh Kadis Dispenda Olga Makarauw SE bersama para Camat yang di saksikan Pj Walikota bersama pihak Bank BRI serta sejumlah pejabat jajaran Pemkot dan seluruh Lurah se-Kota Bitung. Palandung lewat arahannya mengatakan, pendapatan PBB merupakan komponen penting dalam pendapatan daerah demi mewujudkan suatu pembangunan. “Oleh sebab itu, saya berpesan agar SPPT-PBB-P2 segera didistribusikan kepada wajib pajak,” kata Palandung. Seluruh pihak baik kecamatan, kelurahan dan tim intensifikasi PBB, dikatakan Palandung, kiranya dapat bekerja sama dan mendorong warga untuk melunasi PPB. Baca: Pj ( Halaman 15 )
juga dipertanyakan kepedulian mereka terhadap kepentingan rakyat termasuk di dalamnya masalah lingkungan hidup yang sering dijadikan agenda nomor dua dan dianggap tidak penting. Jangan hanya ngotot perjuangkan hak tetapi banyak kepentingan rakyat yang tidak tuntas diperjuangkan,” tandasnya. Tidak itu saja, Awondatu maupun Djafar juga mempertanyakan kepemimpinan Laurensius Supit selaku Ketua Dekot Bitung yang terkesan tidak demokratris dan menyepelehkan kewenangan anggota dewan. “Sikap dan model kepemimpinan seperti inilah yang sering mengorbankan rakyat, sedangkan hak anggotanya saja tidak
diperjuangkan, apalagi kepentingan rakyat yang berada di luar sistem,” pungkas keduanya. Seperti diketahui, keberatan dan protes keras disampaikan oleh sejumlah anggota Dewan yang mewakili fraksi-fraksi di Dekot Bitung itu, ditujukan kepada Ketua Dekot Bitung Laurensius Supit. Pasalnya, terdapat diktum menimbang pada Perwako Nomor 3 Tahun 2016 tersebut pada huruf C, bahwa Perwako tersebut diterbitkan guna menindaklanjuti Surat dari Dekot Bitung Nomor 44/DPRD/II/ 2016, tanggal 15 Februari 2016 perihal Perubahan Peraturan Walikota Nomorf 47 Tahun 2015 tentang perjalanan dinas Dekot Bitung untuk dilakukan penyesuaian.(wepe)
PEMASANGAN SOLLAR CELL
Ruaw: JWS layak dijuluki bapak pembangunan Tondano—Sebagian besar pembangunan proyek di Kabupaten Minahasa telah dirasakan masyarakat. Karena kesemuanya itu untuk meningkatkan kenyamanan dan kesejahteraan masyarakat. Seperti salah satu program Pemkab Minahasa adalah pemasangan Sollar Cell atau lampu jalan tenaga matahari di Kecamatan Langowan Timur. Camat Langowan Induk atau Langowan Timur, Refrans Ruaw kepada harian ini, Jumat (26/2) pekan lalu, mengakui jika di wilayahnya baru-baru ini telah dipasang Sollar Cell di 8 titik. Ini menandakan perhatian Pemkab Minahasa untuk pembangunan dimasa periodenya telah dibuktikan, karena masyarakat bisa merasakan hasil yang dibuat. Dengan adanya penerangan jalan di wilayah tersebut, maka kekacauan antar pemuda mulai berkurang dan penilaian orang akan daerah yang dipasangi lampu jalan, bisa berkesan baik. “Dengan demikian pemasangan lampu jalan Sollar Cell di Langowan pada 8 titik ini, mendapatkan apresiasi dari masyarakat. Pemkab Minahasa sudah memperhatikan kami yang ada disini, karena di periode lalu sebelum kepe-
REFRANS Ruaw.
mimpinan JWS kami menilai pembangunan Langowan Raya tak disentuh alias jalan di tempat. Namun kepemimpinan Bupati JWS untuk proyek pembangunannya dibuat tak pandang bulu karena semua wilayah di Minahasa menjadi perhatiannya,” kata Ruaw. Lanjut ditambahkannya juga, pemasangan lampu jalan di 8 titik ini, tidak menutup kemungkinan akan ditambah lagi meski pemasangannya dilakukan secara bertahap. “Dari beberapa tanggapan masyarakat Langowan, jika mereka menjuluki JWS sebagai bapak pembangunan. Sebab peningkatan pembangunan di tanah Toar Lumimuut ini sudah merata,” pungkas Ruaw.(erbe)
MINUT MAJU WAKIL Walikota Tomohon saat meresmikan Business Centre Alfamart (Alfamart Class) yang berlokasi di SMK Kristen 2 Tomohon.(foto: ist)
Tomohon—Wakil Walikota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan hari ini, Sabtu (27/2) pekan kemarin, meresmikan Business Centre Alfamart (Alfamart Class) yang berlokasi di SMK Kristen 2 Tomohon. Acara ini diawali dengan ibadah peresmian yang dipimpin oleh Pdt Sofie Goni Rau MTh selaku Ketua Badan Pekerja Majelis Wilayah Tomohon III.
Alfamart Class yang diresmikan adalah yang keempat di Sulawesi Utara setelah Manado, Minahasa dan Bitung dan ke-100 di seluruh Indonesia. Wakil Walikota Tomohon dalam sambutannya memberikan apresiasi yang tinggi kepada PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk yang telah berkontribusi untuk pengembangan ekonomi hingga sampai di
sekolah. “Karena dengan meningkatnya perekonomian masyarakat diharapkan bisa mengurangi kemiskinan,” ungkap Wawali. Menurutnya, apa yang dibuat Alfamart, ini selaras dengan visi misi Pemkot Tomohon yakni mewujudkan masyarakat yang religius, demokratis dan madani.
VAP-Jo canangkan “Malu Buang Sampah Sembarang”
Baca: Tomohon ( Halaman 15 )
PELAYANAN
Tarif air PDAM Tomohon terkecil se-Sulut
PENJABAT Walikota Bitung saat menyerahkan SPPT kepada camat se-Kota Bitung.(foto: ist)
14
Dekot Bitung jangan egois
Baca: JWS ( Halaman 15 )
INSPEKTORAT Minut mengagendakan pemaparan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) BPK 2015 terhadap Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Rencananya presentasi hasil tindaklanjut temuan BPK itu disampaikan, Senin (29/2) (hari ini,red) diROBBY Parengkuan hadapan Bupati dan Wabup bersama SKPD penunggak. Kepala Inspektorat Robby Parengkuan dikonfirmasi menjelaskan, sesuai batas waktu yang diberikan Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) Ri perwakilan Sulut. Proses tindaklanjut atas temuan itu berakhir selama 60 hari. “Kita menerima hasil LHP itu pada 28 Desember 2015, dan waktu berakhirnya pada 28 Februari 2016,” bebernya akhir pekan lalu. Baca: Hari
SENIN 29 FEBRUARI 2016
Tomohon—Sejak dilakukan pemisahan dari PDAM Minahasa tahun 2016, PDAM Tomohon masih memakai Tarif Dasar Air (TDA) dari Minahasa yaitu sebesar Rp2000 per meter kubik. Akibatnya menjadi salah satu kendala untuk meningkatkan infrastruktur menjadi lebih baik sesuai harapan pelanggan PDAM. “Hingga kini kami masih memakai TDA lama dimana besaran perkubiknya masih
Rp2000,” ujar Montolalu. Dikatakannya, dengan masih memakai TDA lama, pihaknya tidak mendapatkan balance sehingga menyebabkan berbagai kondisi yang terjadi di PDAM sulit untuk diatasi. “Sebenarnya kami jual rugi, hingga kini sangat sulit mendapatkan balance karena tarif rendah. Kondisi inilah yang membuat kami sangat sulit dalam pengembangan,” jelasnya. Jika dibandingkan dengan
Kabupaten/Kota lainnya, dikatakan Montolalu, TDA PDAM Tomohon yang paling kecil. “Untuk itu, dalam waktu dekat ini kami sedang mengupayakan agar TDA bisa naik. Tentunya kami akan konsultasikan dahulu dengan Pemkot Tomohon, sehingga bisa mendapatkan berapa besaran TDA yang pas di Kota Tomohon. Kalau Kabupaten/Kota lainnya, setahu saya rata-rata Rp3.800 sampai Rp4.000 permeter kubik,” tambah Montolalu.(gebe)
BUPATI Minut Vonnie Panambunan dan Wakil Bupati Joppie Lengkong, saat mencanangkan “Malu Buang Sampah Sembarang”.(foto: ist)
Airmadidi—Dalam rangkaian peringatan Hari Peduli Sampah 2016, Jumat (26/2) pekan kemarin, bertempat di Terminal Tumatenden Airmadidi, Bupati Minut Vonnie A Panambunan dan Wabup Ir Joppie Lengkong (VAP-Jo) mencanangkan program “Malo Buang Sampah Sam-barang”. Dikatakan VAP, Minut harus menjadi daerah maju, bersih, sehat serta saling
mengasihi. Untuk itu VAP mengajak warga untuk bahu membahu untuk membersihkan lingkungan demi terciptanya kebersihan, sehing-ga nantinya bisa kembali meraih Adipura. “Saya ingin, warga Minut hidup bersih dan sehat serta yang paling penting adalah hidup takut akan Tuhan. Mari kita bertekad untuk selalu malu buang sampah sambarang. Baca: VAP ( Halaman 15 )
SOROTAN
Boham minta Penjabat Walikota ganti Kabag Hukum Bitung—Dengar pendapat yang dilaksanakan di ruang paripurna Dekot Bitung, Jumat (26/2) pekan lalu, terkait pergantian Sekkot Bitung Drs Edison Humiang ke Plt Malton Andalangi, rupanya mendapatkan titik salah pada pembuatan Surat Keputusan tersebut. Dimana dalam konsideran menimbang aturan pada SK tersebut, Bagian Hukum men-
cantumkan UU Nomor 32. Sementara sejumlah Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang hadir pada hearing tersebut, Sanny Kakauhe, Samsi Hima dan Tole Rumbayan menemukan jika aturan tersebut sudah tidak dipakai lagi. “Kabag Hukum hanya asal-asalan saja mencantumkan aturan, sementara aturan tersebut sudah tidak dipakai lagi,”
ungkap Kakauhe. Pernyataan lebih keras lagi dikatakan oleh legislator dari Partai Demokrat Ronny Boham yang meminta agar Penjabat Walikota Bitung Jhon Palandung supaya tidak lagi menugaskan Wenas Luntungan sebagai Kabag hukum. “Catat pernyataan saya, bagaimana ditugaskan sebagai Kabag Hukum, sementara
landasan hukum yang digunakan asal-asalan,” kata Boham. Untuk itu dirinya meminta kepada Penjabat Walikota Bitung agar tidak lagi mempergunakan Kabag Hukum dalam kabinetnya. “Penjabat Walikota harus menganti Kabag Hukum seperti ini. Jika tidak, maka kedepan akan terjadi persoalan lain,” ungkap-
nya. Hearing yang juga dihadiri oleh Kabag Hukum Wenas Luntungan meskipun terlambat, sempat mendapatkan konfirmasinya saat pimpinan sidang Viktor Tatanude yang mempertanyakan jika Luntungan sendiri aktif dalam pembuatan Surat Keputusan tersebut. Baca: Boham ( Halaman 15 )
MINAESA
SAS ... Dari Halaman 14
“Sebab tantangan kedepan tentu semakin luas dan kompleks seiring dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi dewasa ini. Oleh karena itu diperlukan adanya persepsi serta keinginan yang sama antara anggota jemaat untuk secara bersama-sama membangun jemaat yang dewasa dari segi iman yang kokoh dan persatuan,” jelas SAS. Dalam perayaan ulang tahun jemaat ini, SAS pun mengajak kepada jemaat untuk tetap semangat dalam meningkatkan kualitas iman lewat pelayanan pemberitaan Injil Kristus dalam berbagai kegiatan yang bersifat religius, maupun dalam kehidupan sehari-hari. Selanjutnya, dirinya mengharapkan melalui hari ulang tahun jemaat akan makin mendorong motivasi jemaat dalam melaksanakan tugas dan pekerjaan yang telah dipercayakan kepada masing-masing warga jemaat, didalamnya sebagai Badan Pekerja Majelis Jemaat (BPMJ), pelayan khusus (pelsus), komisi Bipra, serta komisi kerja yang ada. Selaku khadim dalam ibadah syukur ini adalah Ketua BPMW Tomohon 2 Pdt Jonatan Mantiri MTh, Ketua BPMJ Jemaat GMIM Siloam TaraTara Pdt Licky Rumagit Palar MTh serta para pendeta jemaat, suami dari Wakil Walikota Tomohon Terkelin Purba SH, para pejabat jajaran Pemkot Tomohon dan seluruh jemaat GMIM Siloam Tara-Tara.(gebe)
MINAHASA, TOMOHON, MINUT, MINSEL, MITRA BITUNG
Hari ... Dari Halaman 14 Nantinya, kata Parengkuan, berbagai temuan yang belum ditindaklanjuti itu bisa berdampak ke ranah hukum. “Setelah dilakukan pertemuan membahas ini, bisa saja direkomendasikan ke aparat berwajib,” pungkas Parengkuan. Wakil Bupati Ir Joppi Lengkong berharap, proses LHP harus benar-benar diseriusi SKPD. Dan sudah saatnya Minut berbenah dalam mengawal kepentingan rakyat. “Target kita adalah WTP soal pengelolaan keuangan dan masalah ini wajib diseriusi,” tandas Lengkong.(eres)
Pj ... Dari Halaman 14 “Kewajiban PBB tanpa menunda hingga jatuh tempo, demi keberlangsungan pembangunan di Bitung,” jelas PJ Walikota ini. Palandung juga berpesan, belajar dari pengalaman tiap tahun mengenai pemungutan PBB, dimana diharapkan ada peningkatan pelayanan pajak baik dari infrastruktur maupun peningkatan sumber daya manusia. Sehingga perbaikan yang dilakukan akhirnya dirasakan langsung oleh wajib pajak. “Segera distribusikan dengan cepat kepada wajib pajak dan berikan pelayanan yang cepat. Pada akhirnya mampu memberikan efek balik positif kepada masyarakat untuk segera membayar bayar kewajiban PBB,” harap Palandung sekaligus menapresiasi atas perkembangan penerimaan pengelolaan PBB-P2 dalam tujun tahun semenjak 2009 hingga 2015. Adapun lewat laporan Kadis Dispenda Bitung, Olga Makarauw SE menyampaikan bahwa penyerahan SPPT PBB-P2 tahun 2016 untuk 8 kecamatan dengan jumlah SPPT untuk Kota Bitung 43.887 dengan potensi Rp11.422.309.686 dimana target dalam APBD Rp10.000.000.000 yang terbagi di tiap-tiap kecamatan.(wepe) KECAMATAN
SPPT
TOTAL PENETAPAN
Kecamatan Ranowulu Kecamatan Lembeh Selatan Kecamatan Lembeh Utara Kecamatan Matuari Kecamatan Girian Kecamatan Madidir Kecamatan Maesa Kecamatan Aertembaga
5.672 2.815 3.577 7.615 6.161 6.422 5.935 5.690
Rp.426.668.196 Rp.274.072.806 Rp.226.649.488 Rp.1.360.298.712 Rp.785.630.459 Rp.4.180.505.127 Rp.2.997.136.436 Rp.1.171.348.462
Boham ... Dari Halaman 14 “Ya, saya memang terlibat dalam pembuatan SK itu,” singkat Luntungan. Pernyataan cukup keras lagi diungkapkan oleh Berti Lumempouw selaku praktisi anti korupsi Sulut yang menghadiri hearing itu. “Yang saya takutkan jangan sampai Kabag Hukum menjebak pasangan walikota yang baru,” ungkapnya seraya mengatakan jika hal ini sangat Vital karena kedepan bisa membuat pasangan MaMa ikut terjebak.(wepe)
VAP ... Dari Halaman 14 Ciptakan lingkungan bersih, sehat dan indah. Stop buang sampah sambarang tempat,” tutur VAP. Kegiatan tersebut turut dihadiri Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Sekkab Minut Ir Sandra Moniaga MSi, Pimpinan Bank Sulut Airmadidi, PT Tirta Investama, serta para pimpinan pelaku usaha dan LSM Aricales, kepala SKPD, camat, mahasiswa dan siswa SMA/SMK, lurah dan tim kebersihan Minut.(eres)
15 14
Berbandrol Rp7 M, gedung BLK diduga syarat korupsi
Terbengkalai, Inspektorat Minut akui tidak tahu
PERESMIAN JALAN DAN JEMBATAN
JWS: Gubernur siap bantu pelebar jalan lewat pemukiman warga
JWS ... Dari Halaman 14 “Sesuai usulan mereka untuk pembangunan fisik maupun non fisik yang ada di desanya, tentu Pemkab menyetujui, dengan catatan penggunaan dana desa dipakai betul-betul untuk kepentingan masyarakat. Jangan setelah diambilnya dana di bank, kemudian tak dipakai sesuai peruntukan. Bila itu terjadi, para Kumtua bersangkutan, siapsiap menghadapi dengan hukum karena Dana Desa ini terus dipantau penggunaannya,” kata JWS. Lanjutnya, jika dana desa sudah turun, kiranya digunakan sebaik-baiknya sesuai kebutuhan masyarakat yang ada di desanya. Namun kalau belum perlu, sebaiknya disimpan dulu. Dengan demikian dana yang disimpan tersebut akan aman, tidak disorong pada kepentingan pribadi. “Jadi penggunaan anggaran dana desa setelah cair, kemudian belum dipakai kiranya disimpan pada bank terdekat jika proyek desa belum jalan. Pertanggungjawaban penggunaan anggaran tersebut adalah kumtua atau kepala Desa. Sebaiknya jangan digunakan pada kepentingan pribadi, kalau uang rakyat penggunaannya untuk kepentingan rakyat dan uang pribadi silahkan pakai sesuai keinginan saudara,” jelas JWS.(erbe)
SENIN 29 FEBRUARI 2016
NAMPAK gedung BLK Minut yang sampai saat ini tidak difungsikan sejak tahun 2009.(foto: boyz/sk) Airmadidi—Selain belum rampung total, proyek pembangunan gedung Balai Latihan Kerja (BLK) Minut berbandrol Rp7 miliar, diduga syarat penyimpangan. Anehnya lagi, gedung BLK yang digagas Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Minut sejak tahun 2009 lalu, hingga kini dibiarkan begitu saja tanpa difungsikan. Karenanya personil Dekab Minut, Ir Lucky Kiolol angkat bicara. Menurut Kiolol, pihaknya sudah beberapa kali menyampaikan persoalan ini untuk dituntaskan pembangunannya. Hanya saja, hingga detik ini tak dipedulikan dan dibiarkan begitu saja keberadaan gedung. “Kasihan, anggaran miliaran rupiah dana rakyat dihamburkan untuk membangun BLK, tapi tak difungsikan. Ada apa, ini harus disikapi,” tegas Kiolol. Ditambahkan Kiolol, aparat
Polres ... Dari Halaman 14 “Kapal asing yang masuk pasti kita tahan dan minta kelengkapan surat. Dan ada aturannya melaut apalagi mengambil ikan dan sumber daya yang ada di dalam laut Minut,” terang Kambong. Tak hanya kapal dan nelayan asing, nelayan lokal dan nelayan asal luar Minut pun mendapat pengawalan ketat karena ada aturan main di laut. “Nelayan lokal maupun nelayan luar Minut pun kita tegas jika melanggar. Ada prosedur di laut yang tidak boleh diabaikan,” papar Kambong. Ditambahkan Kambong, DKP Minut membangun komunikasi dengan pihak Polair, TNI AL dan Bakorkamla. “Semua Stakeholder yang berhubungan dengan kelautan kita bangun koordinasi. Intinya, laut Minut harus aman dan bebas dari tangan-tangan oknum atau kelompok yang tidak bertanggung jawab,” pungkas mantan Kepala BPLH Minut ini.(eres/brik-s)
Tomohon ... Dari Halaman 14 Untuk itu, Pemkot Tomohon senantiasa terus berupaya untuk meningkatkan pembangunan di berbagai sektor yang salah satunya yakni meningkatkan kualitas pendidikan dan bersinergi dengan pihak swasta ataupun stakeholder dalam upaya bersama menciptakan lapangan pekerjaan yang luas bagi masyarakat Kota Tomohon. “Agar kedepan masyarakat Kota Tomohon memiliki daya saing yang tinggi dan mumpuni dalam menghadapi tantangan global masyarakat ekonomi ASEAN,” katanya. Oleh karena itu, Wawali selaku pemerintah menyambut baik program Alfamart Class ini dengan harapan tentunya akan mampu mencetak lulusanlulusan SMK yang memiliki ketrampilan yang berkualitas dan berdaya saing yang tinggi. Selesai sambutan dilanjutkan dengan penandatanganan kerjasama Program Pendidikan Manajemen Ritel Alfamart Class PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk melalui Branch Manajer dengan SMK Kristen 2 Tomohon melalui Kepala Sekolah Dra Altje Liuw MPd. Hadir juga pada kegiatan tersebut Kepala Dinas Pendidikan Daerah Kota Tomohon Drs Gerardus Mogi, Branch Manajer PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk Eduardo, Kepala Dinas Tenaga Kerja Drs Daniel E Pontonuwu, Camat Tomohon Tengah Ronald Kalesaran SE dan para guru serta siswa-siswi SMK Kristen 2 Tomohon.(gebe)
penegak hukum harusnya segera bertindak dan melakukan pemeriksaan. Karena kuat dugaan, pembangunan proyek itu syarat penyimpangan. “Bayangkan saja, sejak 2009 sudah dibangun, namum tak difungsikan. Kami berharap polisi maupun kejaksaan turun memeriksa,” tandas Kiolol. Mantan Kepala Dinsosnakertrans yang pertama mengusulkan pembangunan BLK Minut yakni Jhon Mantiri mengatakan, sesuai usulan awal ke pemerintah pusat, itu dana pembangunan BLK sebesar Rp40 miliar. Dari angka sebesar itu, pada 2008 pemerintah pusat hanya menyetujui sebesar Rp5 miliar untuk pembangunan. “Saya hanya tahu saat awal pengusulan. Namun ketika pembangunan sudah berjalan, saya tidak lagi menjabat sebagai Kepala Dinsosnakertrans pada saat itu yakni 2009 karena diganti pak
Supit Singal,” bebernya kepada sejumlah wartawan akhir pekan lalu. Ditambahkan pejabat Minut yang dinonjobkan selama 5 tahun ini, sejak diganti dari jabatan tersebut, dirinya sudah tak mengikuti secara detail proses pembangunan gedung BLK termasuk total penganggaran yang dikucurkan. “Sekali lagi saya hanya tahu dananya sebesar Rp5 miliar. Kalau kata dewan sebesar Rp7 miliar, mungkin ada penambahan lewat APBD,” papar Mantiri. Kepala Inspektorat Minut, Robby Parengkuan dimintai tanggapan mengakui belum mengetahui. Kata Parengkuan, kalau soal dana pusat itu proses pemeriksaannya bukan melalui Inspektorat kabupaten. “Saya belum tahu. Sebab, mekanismenya itu kami hanya menunggu hasil dan selanjutnya ditindaklanjuti,” terangnya.(eres)
Tondano—Jalan dari Manado lewat Koka-Kembes sampai Tondano, memang telah diperbaiki dan diperlebar pada tahun 2015 lalu dengan anggaran sebesar Rp21,7 miliar dan Jumat (26/2) pelan lalu, telah diresmikan oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey. Namun pada sejumlah akses jalan tersebut memang masih ada yang belum diperlebar, khususnya pada jalan yang lewat pemukiman warga. Untuk itu, ke depan proyek fisik pelebaran jalan akan dilakukan kembali. Hal ini dikatakan Bupati Minahasa Jantje Wowiling Sajow (JWS). Menurut JWS, salah satu akses jalan penghubung tak selalu lewat Tinoor, melainkan jalan Koka-Kembes juga bisa dilalui. Disamping dekat jarak tempuhnya, juga belum ramai dilewati
para pengguna jalan. Bahkan kalau dulu jalannya kecil, namun sekarang telah diaspal dan diperlebar. Hanya saja masih ada jalan yang akan dirubah khususnya pada pemukiman warga. “Untuk itu, kami akan mengagendakan perbaikan jalan untuk pelebaran pada pemukiman warga. Program pembanguan infrastruktur jalan ini menjadi perhatian dari Gubernur Sulut. Artinya, pelebaran jalan nanti bakal dibantu oleh Gubernur,” ujar JWS. Lanjutnya, untuk pelebaran jalan di pemukiman warga yang tanahnya terambil guna pembuatan jalan, maka pemerintah siap membayarnya. “Pelebaran jalan ini dapat persetujuan dari Gubernur, sehingga beliau akan membantu lewat dana pelebaran,” pungkas JWS.(erbe)
GUBERNUR dan Bupati saat peresmian jalan dan jembatan lewat Koka-Kembes sampai Tondano pada pekan lalu.(foto: ist)
SENIN 29 FEBRUARI 2016 NOMOR 2970 TAHUN X
MUSDA PG MINSEL
JJT diisukan tak akan maju
JENNY Johana Tumbuan.
Amurang—Musyawarah Daerah (Musda) DPD II Partai Golkar Minsel dalam waktu dekat ini akan menggelar pemilihan kembali Ketua Golkar Minsel, sesuai dengan instruksi DPP untuk digelar kembali Musda. Dan beredar kabar, bahwa Jenny Johana Tumbuan (JJT) tidak akan maju dalam Musda Partai Golkar Minsel. Hal inipun memberikan peluang bagi para figur muda Partai Golkar Minsel untuk bertarung memperebutkan Ketua Golkar Minsel menggantikan JJT sapaan akrab Tumbuan. Sumber resmi Koran ini akhir pekan lalu kepada sejumlah wartawan mengatakan, bahwa Musda
Partai Golkar Minsel akan menerik untuk diikuti. Karena kabarnya, ibu JJT tidak akan maju dalam Musda Partai Golkar Minsel. “Mungkin saja, ibu JJT tidak akan maju dalam Musda Partai Golkar Minsel,” singkat sumber terpecaya. Nama-nama politisi Partai Golkar Minsel yang duduk di Dekab Minsel mulai ramai-ramai mencari dukungan dari kepada PKPK yang ada. Nama-nama yang berpeluang masuk dalam Bursa Calon Ketua DPD II Partai Golkar Minsel yakni Robby Sangkoy (Anggota Dekab Minsel), Joppy Mongkareng (Anggota Dekab Minsel), Wiliam Sengkey (Anggota Dekab Minsel), Karel Lakoy (PK Sinonsayang), Mody Tiwa (PK Motoling), Roy Tambingon (Organisasi sayap Partai Golkar). Karel Lakoy yang dimintai keterangan apakah akan maju dalm Musda Partai Golkar Minsel mengatakan, bahwa dirinya siap untuk maju sebagai calon Ketua DPD II Partai Golkar Minsel. “Saya siap maju merebutkan kursi Ketua DPD II Partai Golkar Minsel lewat Musda yang akan digelar tak lama lagi ini,” singkat Lakoy.(esem)
Kejari ditantang periksa Bina Marga Germud Minsel menduga perencanaan yang salah sebabkan kerugian negara proyek jalan Karoa-Liandok Amurang—Adanya ungkapan dari Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Amurang akhir pekan lalu akan turun melakukan penyelidikan terkait proyek jalan KaroaLiandok, menandahkan bahwa ada dugaan kerugian negera dalam proyek tersebut. Germud Minsel pun menantang Kejari Amurang untuk memeriksa Bidang Bina Marga di Dinas PU Minsel, karena kuat dugaan perencanaan yang dilakukan pihak Bina Marga terkesan amburadul
sehingga menyebabkan adanya indikasi kerugian negara dalam proyek tersebut. Hesky Laindo Germud Minsel akhir pekan lalu sangat mengapresiasi kinerja Kajeri Amurang yang sudah menyatakan akan melakukan penyelidikan terkait proyek tersebut. “Kami apresiasi kinerja Kejari Amurang yang tak menunggu lama untuk bisa melakukan penyelidikan. Karena adanya dugaan kerugian negara dalam proyek tersebut sangat besar,”
ujarnya. Liando juga menantang pihak Tim Penyidik Tipikor Kejari Amurang untuk memeriksa Bidang Bina Marga Dinas PU Minsel, karena dirinya menduka ada keselahan dalam perencanaan sehingga menyebabkan ada indikasi kerugian negara. “Sudah sangat tidak masuk akal, dana pemeliaraan yang tinggal 5% dari total anggaran proyek yang mencapai 10 M tersebut, namun kerusakan aspal justru biayanya
sudah lebih dari total dana pemeliaraan yang tersisa. Kami tantang pihak Kejari untuk segera memeriksa Bidang Bina Marga Dinas PU Minsel terkait perencanaan yang dibuat dalam proyek tersebut,” ungkapnya Sementara itu, Kejari Amurang Umaryadi SH MH akhir pekan lalu ketika dikonfirmasi Swara Kita mengatakan, pihaknya akan turun langsung di lapangan yakni lokasi proyek dalam waktu dekat ini.
UMARYADI.
“Yah, Tim akan turun kelokasi proyek dalam waktu dekat ini,” singkat Umaryadi. (esem)
PRORAM 1000 POSKAMLING Rindengan pimpin rapat bersama Polres dan Camat DALAM rangka menindaklanjuti program pembangunan Pos Keamanan Lingkungan (Pos Kamling) disetiap desa dan kelurahan. Untuk itu Polres Minsel mengadakan pertemuan bersama Pemkab Minsel yang didalamnya turut diDANNY H Rindengan. hadiri sejumlah Camat. Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Sekkab Minsel Drs Danny Rindengan MSi diruangan kerjanya akhir pekan lalu. Dalam pertemuan tersebut, pihak Polres Minsel diwakili oleh Kasat Binmas AKP Noldy Podung, sedangkan selain para Camat, hadir pula mewakili Pemkab Minsel diantaranya Sekda Drs Danny Rindengan MSi, Asisten I Drs Ben Watung, Kepala BPMPD Drs Benny Lumingkewas serta para Camat yang ada di 17 Kecamatan di Minsel. Sebelumnya Kapolres Minsel AKBP Benny Bawensel SIK MH, hampir dalam setiap kunjungannya dibeberapa desa dan kelurahan mengungkapkan, meskipun terlihat sepele kehadiran Pos Kamling, tapi itu sangat penting sebagai sarana preventif atau pencegahan terhadap setiap potensi gangguan keamanan yang mungkin terjadi dalam lingkungan hidup masyarakat baik di desa maupun kelurahan. ”aparat kepolisian tanpa dukungan masyarakat, hasilnya tidak akan bisa maksimal, untuk itu peran serta masyarakat sangat dibutuhkan dalam menciptakan lingkungan yang aman, tertib dan nyama,” ujar perwakilan Polres Minsel Sementara itu, Sekkab Minsel Drs Danny H Rindengan MSi menyambut baik dengan program 1000 Poskamling dari Polres Minsel tersebut. “Pemkab Minsel akan mendukung penuh dengan program yang sangat baik tersebut,” singkatnya.(esem)
BUPATI Tetty Paruntu menjamu para investor di ruang kerjanya.
INVESTASI
Tetty terima investor rumput laut Amurang—Potensi Sumber Daya Alam (SDA) dilaut yang ada di Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) rupanya sangat menjanjikan. Buktinya, saat ini ada 3 investor dari empat Negara telah menyatakan ingin menanamkan modal mereka untuk mengembangkan rumput laut untuk di jadikan sumber pembangkit listrik Bio Energi. Hal tersebut terlihat saat
ketiga investor melakukan pertemuan dengan bupati Minsel Christiany Eugenia Paruntu SE dan Wakil Bupati Minsel Frangky Donny Wongkar SH di Restourant Monic hingga ke kantor Bupati Minsel pada Jumat (26/2) lalu. Ketiga investor yang melakukan pertemuan dengan bupati yakni, Mr Wiliam (Belanda), Mr Andrew (Afrika), Mr Doughlas dan Mrs Cleopatra (Inggris).
“Mereka siap berinvestasi dengan membangun Pembangkit Listrik Bio Energi dengan memanfaatkan rumput laut,” ujarnya. Menurut dia, dalam kunjungan para Investor ini sudah meninjau lokasi yang akan dijadikan tempat untuk budidaya rumput laut sekaligus tempat berdirinya pembangkit listrik. “Kami membuka pintu bagi Investor yang ingin ber-
investasi di Kabupaten Minsel. Ini merupakan peluang yang tidak boleh disia-siakan,” ujarnya lagi. Dengan adanya ini, dia mengatakan akan terus melakukan dan mengawal agar investor yang sudah menyatakan minat ini dapat merealisasikan investasinya. “Di dunia pembagkit listrik dengan mengunakan bahan baku rumput laut ada tiga negara yakni Skotlandia,
Afrika Selatan dan Indonesia, sementara di Indonesia baru di Minsel yang akan di bangun,” jelasnya. Untuk itu demi kelanjutan investasi ini menawarkan kemudahan kepada investor dengan ketersediaan lahan dan memberi kemudahan dalam perizinan. “Yang pasti kami siap membantu memudahkan mereka para investor untuk berivestasi di Minsel, salah satunya kami dari pemkab akan menyediakan lahan serta mempermudah untuk mengurus ijin,” tukasnya.(esem)
PELAYANAN
Tetty warning pejabat perusak hubungan dengan Wakil Bupati Amurang—Ada ungkapan yang menarik dari Bupati Minsel Christiany Tetty Paruntu SE saat memimpin rapat Koordinasi bersama SKPD pekan lalu. Dimana, dalam Rakor tersebut, Tetty sapaan akrab Bupati Minsel ini mengingatkan kepada
NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)
oknum pejabat “Karlota” untuk menjaga hubungan baik antara Bupati dan Wakil Bupati. Menurutnya, bahwa pejabat harus bekerja sesuai Tupoksi dan lebih tingkatkan kinerja dalam melayani kepada masyarakat. dan menghindari
hal-hal yang bisa berdampak pada hancurnya hubungan antara dirinya dan juga wakil Bupati. “Saya harus ingatkan, agar pejabat jangan menghancurkan hubungan saya dan Wakil Bupati. Datang ke saya cerita ini itu maupun sebaliknya datang ke Wakil
Bupati cerita berbeda,” ungkapnya. Dirinya menambahkan, bahwa dirinya tidak akan tinggal diam untuk memberikan sangsi bahkan mencopot pejabat tersebut. Karena pejabat harus bekerja dan bekerja sesuai dengan tugas masing-masing.
“Saya akan langsung mencopot jika kedapatan ada pejabat yang mau menghancurkan hubungan saya dan Wakil Bupati, saya minta mari kita bekerja sama untuk membangun Minsel Berdikari cepat Hebat dan terdepan,” ujar Paruntu.(esem)
KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com