1 minute read

Perkembangan Belt dari Masa ke Masa

Perkembangan

Oleh:ArifahNurmalitasari

Advertisement

Belt merupakan sebuah benda dengan fungsi mengikat busana agar pas dengan badan sehingga nyaman dipakai. Seiring berkembangnya zaman, belt mengalami berbagai perubahan bentuk dan fungsi. Belt tidak hanya digunakan untuk mengikat busana, namun juga digunakan sebagai aksesori pelengkap busana. Belt sudah ada sejak zaman perunggu, pada zaman tersebut belt terbuat dari bahan alam yaitu seperti ranting, akar, hingga daun yang disambung. Penggunaan belt mulai dipakai untuk mengikat celananya sejak tahun 1920-an. Berbeda dari zaman sekarang yang mulai banyak muncul berbagai macam dan kebanyakan digunakan para kaum hawa, belt zaman dahulu cenderung digunakan oleh para pria pada kalangan militer. BELT

BELT BELT

Gambar Belt 1920

Mei 2022

Pada abad ke-19 belt sebagai salah satu item wajib yang harus digunakan untuk pelengkap seragam militer yang dikenakan. Pada tahun 1920-an tersebut belt terbuat dari bahan yang lebih kuat yang digunakan dipinggang untuk menyimpan senjata saat menggunakan seragam militer.

Perkembangan

Belt telah berubah varian bentuk dan bahan pada tahun 1990-an. Belt tidak lagi hanya sebagai pelengkap busana yang berguna untuk mengencangkan celana, namun belt sudah menjadi hiasan busana atau aksesori untuk acara formal, semi formal, bahkan santai. Bahan pembuatan belt sudah mulai bermacam-macam seperti dari tali dan kulit, dengan perkembangan bentuk mulai dari yang berukuran lebar hingga ukuran kecil. Belt digunakan untuk meningkatkan penampilan agar terlihat menarik.

Gambar Obi Belt

BELT

Gambar Obi Belt

BELT BELT

Pada tahun 2000-an hingga saat ini, belt semakin berkembang mengikuti zaman. Produk belt semakin kreatif dan mengikuti perkembangan tren pasar. Memasuki tahun 2000-an tren belt pada tahun 1990an tidak sepenuhnya hilang, namun terdapat padu padan baru dan tentu saja berbagai macam bentuk yang lebih variatif. Pada tahun 2022 ini para wanita sedang banyak menggunakan belt Obi, yaitu belt dari kain dan lebar dari belt biasanya dengan berbagai motif, bahkan motif batik yang sekaligus menjaga dan melestarikan budaya.

This article is from: