TravelClub Januari 2011

Page 1

Januari 2011

1


2

Travel Club


Januari 2011

3


daftaris

Edisi 229 • XXIV • Januari 2011

pariwisata

seni

budaya

14

Jelajah Utama 14. 13 Hotel Pilihan di Tahun Baru WISATA 34. Wisata Kuliner SGPC Bu Wiryo Warung Pecel Sepanjang Masa 62.

22

Wisata Kota Jelajahi Kota Angin Mamiri

RONA 54. Mario Kahitna Indonesia Memang Indah 55.

34

4

Travel Club

Marcella Zalianti Promosi Pulau Komodo

54

06.

Dari Redaksi

08.

Surat Pembaca

10.

Periskop

22.

Cerita Sampul

24.

Agenda PPI

28.

Tokoh

38.

Galeri

40.

Kunjung Museum

42.

Cenderamata

44.

Peristiwa

56.

Komunitas

58.

Beranda

60.

Teknologi

66.

Hobi

71.

Produk Baru

72.

Dokumen Hotel

76.

Film & Buku

78.

Profil

80.

Tips

82.

Agenda


Januari 2011

5


dariredaksi Salam hangat,

I

nilah tahun kedua bagi Majalah Travel Club terpilih sebagai satu-satunya media cetak yang dipercaya Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata untuk mempromosikan berbagai program-program yang telah dicanangkannya. Selain Travel Club, terpilih pula tiga media elektronik yaitu TVRI, Metro TV , dan SCTV yang resmi bekerjasama dengan Kemenbudpar. Penandatangan kerjasama media ini dilakukan oleh Dirjen Pemasaran Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata, Dr . Sapta Nirwandar dengan Direktur Utama El John Publishing, Johnnie Sugiarto pada 27 Desember 2010 lalu. Dan, mengawali 2011 ini, Travel Club pun tampil dengan sentuhan yang berbeda, terutama dalam tampilan desainnya. Kami berharap hal ini makin mampu mendekatkan Travel Club kepada para pembaca setianya. Jelajah Utama pada edisi Januari ini menampilkan beberapa hotel pilihan dengan berbagai fasilitas terbaiknya, yang diharapkan dapat menjdii referensi bagi Anda yang ingin menikmati liburan bersama keluarga. Selain itu, pada rubrik Tokoh, Aurora Tambunan, Dirjen Sejarah dan Purbakala, Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata RI, bicara banyak soal sejarah dan purbakala dalam dunia pariwisata Indonesia. Jangan lewatkan pula kegiatan para Putri Pariwisata Indonesia, termasuk cerita Cynthia Sandra Tidajoh, dari keikutsertaannya dalam Miss Tourism International (MTI) 2010 di Malaysia, yang membawanya meraih predikat Best in Performance. Begitulah sekelumit cerita dari kami. Sampai jumpa di edisi mendatang. Urry Kartopati

pariwisata

Model : Mutia Sari Firman (Runner Up I Putri Pariwisata Indonesia 2010) Make Up : LT Pro Professional Make Up Fotografer : Mulyadi Natakusumah www.pmphotoworks.com Design : Arwindra Lokasi : grandkemang Hotel, Jakarta

6

Travel Club

seni

budaya

Keseluruhan isi majalah Travel Club, baik tulisan, image, desain, dan tata letak, merupakan hak cipta dari El John Starvision. Tidak diperbolehkan mengambil, mencetak, atau mereproduksi baik sebagian maupun keseluruhan majalah tanpa izin tertulis dari penerbit. Setiap keterangan, informasi, data dan gambar yang tercantum di dalam majalah ini adalah merujuk pada saat majalah ini tercetak


Januari 2011

7


surat pembaca

Kupas Gereja Katedral

Di Rubrik Gallery edisi Desember 2010, saya melihat Travel Club menampilkan foto-foto gereja Katedral. Tentunya, sebagai salah satu situs bersejarah, tempat ini tidak hanya menjadi rumah ibadah kaum Katolik, setiap orang dari berbagai kalangan bisa berwisata sejarah di tempat itu. Saran saya, bagaimana jika Travel Club juga mengupas mengenai keberadaan salah satu gereja tua di Jakarta ini. Terimakasih. Maria Wulandari Kelapa Gading, Jakarta Utara Gereja Katedral memang mempunyai arsitektur sejarah yang menarik untuk dibahas dan patut dijadikan rekomendasi wisata religi. Saran Anda akan kami pertimbangkan lebih lanjut. Terimakasih.

Potensi Desa Wisata

Dari tahun ke tahun majalah Travel Club saya lihat semakin bagus, mulai dari cover hingga isi. Saya ingin menyarankan bagaimana kalau Travel Club membahas tentang Desa Wisata di Indonesia, karena daerah itu sangat berpotensi dijadikan obyek pariwisata. Terimakasih. Wilmar Narendra wilmar.nare@ymail.com Saran Anda menarik sekali dan akan kami pertimbangkan untuk masuk di edisi berikutnya. Terimakasih.

Wisata Kuliner Nusantara

Saya adalah salah satu penggemar wisata kuliner. Selama ini saya lihat majalah Travel Club kerap menampilkan tempattempat wisata kuliner maupun jenis makanan yang menarik. Kapan Travel Club membahas kuliner Nusantara lagi? Adistianti Sutanto disti@gmail.com Terimakasih telah menjadi pembaca setia Travel Club. Tentu saja wisata kuliner Nusantara tidak pernah hilang dari daftar rubrikasi kami. Tunggu saja, kami pasti menampilkannya untuk Anda.

Direktur Utama Direktur Multimedia Pemimpin Umum/Pemimpin Redaksi Penulis Senior Staf Redaksi Terbit sejak September 1988 Izin Terbit : SK MENPEN RI No.1402/SK/DITJEN PPG/STT/1988 Izin Diperbaharui : Tanggal 17 September 1998 No. 881/SK MENPEN/SIUP/1998 ISSN : 0825 - 0828 PENERBIT PT. EL JOHN Publishing Wisma EL JOHN Jl. Raya Panjang Blok Z. 2 No. 44-45 Jakarta 11520 T (021) 5824 888 - F (021) 5825 558 www.eljohn.co.id email : travelclub@eljohn.co.id

8

Travel Club

Fotografer Desain Grafis Editor Bahasa Penasehat Hukum Sekretaris Redaksi Marketing Manager Iklan Keuangan Sirkulasi & Promosi

Johnnie Sugiarto Iwan Sugiarto Urry Kartopati Nyoman S. Pendit Erwin Gumilar Ratih Kusumawanti Murdiyatno Noeke Anggarwulan Arwindra A. Solichin Secarpiandy. SH (Advokat) Herni Dewi Farida Hadi Suwarno Ridho Kurniawan Henny Hariyani Ita Rosenni Damanik Bonar O.N Silalahi


Januari 2011

9


Terbaring tidur lelap, entah mimpi apa gerangan Duduk tepekur, mata memandang arah kejauhan Bangkit melangkah menjalani hidup ini menuju garis depan di penghujung bumi ini Itulah homo sapiens erectus di jaman purba, jaman baheula Dan kita-kita ini, dari yang primitif sampai ke petani, mengembara, berkelana mencari rezeki Berlomba, berdagang, menjual dan membeli Menang atau kalah, sama-sama berani, berhadapan menantang, unjuk gigi Bila perlu angkat senjata, berperang dan menang demi kekayaan dan kekuasaan atas nama negara, agama, kapitalisme, imperialisme kekinian Dari Barat ke Timur, Utara ke Selatan Di mana bumi dipijak, bumi dieksploitasi, dikuras demi kekayaan dan kekuasaan.

Foto: Erwin Gumilar

M

10

anusia mahluk hidup paling sempurna di bumi ini, memiliki badan jasmani beserta organ tubuh, yang dapat berkomunikasi dengan dunia luar melalui lima indra: kuping, mata , lidah, hidung , dan kulit . Gabungan kelima indra menumbuhkan naluri yang terseraplah oleh jiwa menjadi hidup. Manusia dan alam semesta, dalam konteks eksistensi masingmasing, bersatu – terpisah – bersatu kembali, berpisah lagi dan begitu seterusnya berulang kali, digetarkan oleh energi kosmos yang mengaliri badanjasad manusia untuk hidup.

Travel Club

Pariwisata dan Peradaban Menciptakan Rasa Damai Oleh : Nyoman S. Pendit

Dan, terhenti apabila getaran tersebut berhenti akibat jasad manusia tidak mampu lagi menampung getaran-getaran yang kita sebut hidup dan kematian. Dalam pengalaman hidup beratus bahkan ribuan tahun, manusia memiliki keberhasilan yang kita namakan peradaban. Melalui jasmaninya manusia memiliki keterampilan. Lewat renungan rasionya dia merintis sains dan memiliki falsafah hidup, dengan irama intuisinya dia melahirkan seni-budaya. In toto manusia memiliki peradabannya dari jaman ke jaman. Sebagai contoh dibuktikan oleh peradaban Mesir (di Afrika), Yunani (di Eropa), Mesopotamia (di Timur Tengah), Mohenjo Daro (di India), Inca (di Amerika Selatan). Di tahun 1960-an dalam perjalanan dengan kereta api Jakarta – Bandung untuk acara pembukaan Akademi Perhotelan di kota itu, saya berada satu gerbong dengan Menteri Perhubungan Darat, Pos, Telekomunikasi dan Pariwisata, GPH Djatikusumo. Saat itu munculah percakapan

tentang peradaban dan kebudayaan. Bincangbincang dengan Pak Djati yang seorang bangsawan yang menggagas sendratari Ramayana di Candi Prambanan sangatlah berkesan. Menurut beliau peradaban adalah produk kebudayaan, sementara saya berpendapat peradaban adalah cermin dari wujud fisik kebudayaan terpateri dalam bentuk bangunan arsitektur, candi, patung, artefak, dan sebagainya, peninggalan purbakala yang “diketemukan” atau digali oleh para arkeolog, baik kebudayaan maupun peradaban itu eksis yang merupakan hasil karya dan pengalaman hidup manusia sejak ratusan, bahkan ribuan tahun lalu. Dahulu muncul keinginan dalam Kabinet RI 2004 adanya Departemen Kebudayaan yang tidak gandeng dengan Pariwisata. Bila disimak dari sudut pandang ekonomi, industri, dan perdagangan luar negeri, wajarlah kebudayaan harus dipisah dari pariwisata. Karena kebudayaan menyangkut hal-hal terkait dengan budi-bahasa, sopan-santun, keagungan moral, dan watak bangsa. Sedangkan pariwisata untuk mecari uang, devisa, untuk membiayai berbagai proyek. Jadi harus pisah!. Bila benar-benar untuk tujuan yang agung, mengapa tidak dengan nama Kementerian atau Departemen Kebudayaan & Peradaban atau Departemen Peradaban & Kebudayaan Republik Indonesia, dan Departemen Pariwisata & Perpelancongan Republik Indonesia. Para pejabatnya bisa ramai-ramai mengadakan studi banding ke luar negeri. Supaya ramai, banyak proyek, dan jabatan yang basah! Jangan lupa! Mumpung kini di awal Tahun Baru 2011, why not? HAPPY NEW YEAR & MANY HAPPY RETURNS.

Foto: Hendryan Nugraha

periskop


Januari 2010 2011 Oktober

11 7


12

Travel Club


Januari 2011

13


d 13 jelajahutama

D

Hotel Pilihan

H

Parai Bukittingi Hotel & Resort

otel dan Resort yang satu ini memberikan layanan eksklusif bagi kebutuhan akomodasi liburan Anda. Berada di atas bukit seluas2,5 hektar, letaknya tak jauh dari pusat kota, sehingga mudah menjangkau berbagai lokasi, termasuk jantung bisnis terpenting di kota Padang. Parai Bukittingi adalah sebuah tempat yang cocok bagi Anda yang rindu nuansa khas pedesaan. Lokasinya yang berhadapan langsung dengan Gunung Singgalang dan Gunung Merapi, menjadikan udaranya selalu sejuk dengan kabut yang seringkali turun, hijaunya pemandangan yang terbentang luas di sekeliling hotel, menghadirkan atmosfer yang sangat berbeda bagi para pengunjung tempat ini. Desain khas Rumah Gadang yang tampil pada atapnya, menampilkan ciri khas Sumatera

14

Travel Club

alam sebuah perjalanan wisata atau bisnis sekalipun, memilih hotel sebagai tempat beristirahat menjadi hal yang tak boleh dikesampingkan. Menentukan lokasi yang tepat dan strategis akan mempermudah aktifitas yang akan dilakukan. Seiring perkembangan zaman, hotel pun kini bukan sekadar tempat singgah untuk istirahat. Beragam fasilitas penunjang aktifitas bisnis maupun pariwisata menjadi bagian wajib yang dimiliki sebuah hotel. Edisi awal tahun ini tim Travel Club memilih beberapa hotel favorit, bukan saja karena fasilitasnya lengkap, tetapi tentunya pelayan terbaik yang diberikan, menjadikan hotel-hotel yang kami sajikan layak untuk Anda singgahi. Silakan kunjungi dan buktikan sendiri. TC

Barat yang kental pada bangunan hotel ini. Terdapat 73 kamar, mulai dari tipe Standard, Deluxe, Superior, hingga Suite Room. Kelengkapan lain yang diberikan Parai Bukittinggi adalah restoran, bar, area permaianan luar ruang, spa, serta meeting room dengan berbagai ukuran sebagai penunjang aktivitas bisnis dengan kapasitas hingga 300 orang. Kenyamanan ini dapat diperoleh dengan range harga yang relatif terjangkau, lengkap dengan air conditioning, televisi, dan mini bar. Termasuk di dalamnya, sebuah kolam renang dengan desain indoor yang unik. Setiap saat Anda bisa menikmati suguhan pemandangan pegunungan yang indah dari balik jendela kamar. Ketenangan dan kenyamanan. Dua kata inilah yang bisa Anda dapatkan saat menginap disini. Apapun yang Anda butuhkan untuk

Lokasi Telepon Fax Reservasi Website Fasilitas

: Jalan Raya Bukittinggi, Medan Km. 07 Bukittinggi 26117 Sumatera Barat : (0752) 6237 288 / 6237 277 : (0752) 6237 224 : 0852 5052 6888 : www.paraibukittinggi.blogspot.com www.tourismindonesiaonline.com : Internet, mini bar, salon, tur, penitipan bayi, Swimming Pool, sauna .

melengkapi liburan Anda dapat disediakan, termasuk permintaan tur mengunjungi berbagai daerah wisata di Sumatera Barat. Hotel ini memadukan layanan dan fasilitas terbaik yang tak terlupakan bagi para pengunjungnya. TC


The Batavia Hotel

Lokasi Telepon Fax Email Website Fasilitas

: Jl. Kali Besar Barat 44-46 Jakarta 11230 P.O. Box 4922 Jakarta : 62-361-463448021 / 6904118 : 62-361-463447 : info@batavia-hotel.com : www.batavia-hotel.com : Hong Xing Chinese Restaurant, Pasar Rempah, Waroeng Teh & Kopi, indoor and outdoor swimming pools, beauty parlor, Fitness Center, Herbal Spa, Jacuzzi, Sauna, Shops.

T

erletak di kawasan bisnis dan hiburan Kota Jakarta, The Batavia Hotel menjadi tempat yang tepat untuk menginap, berekreasi serta melakukan bisnis. Hanya 20 menit dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta dan 5 menit dari Stasiun Kereta Jakarta Kota. Hotel berarsitektur Belanda ini memiliki 311 kamar dan 16 ruang pertemuan untuk berbagai event skala kecil maupun besar. Bagi yang ingin berlibur sambil mempelajari sejarah, cukup berjalan kaki atau sewa ojek sepeda ontel. Anda bisa menemukan sejarah Kota Batavia (Betawi) lewat Museum Fatahilah, Museum Keramik, Museum Wayang, Museum Bahari dan Pelabuhan Sunda Kelapa yang menyatu dengan kawasan hotel. Tidak ketinggalan wisata belanja dan rekreasi pun dapat Anda nikmati tanpa menyita waktu. Hanya 15 menit menuju pusat perbelanjaan Mangga Dua, Glodok, Pasar Baru dan rekreasi keluarga Taman Impian Jaya Ancol. Pada 2011 ini, The Batavia Hotel menawarkan berbagai promo, mulai dari kamar hingga food & beverage. Jadi, bagi Anda yang melancong ke Jakarta untuk wisata atau berbisnis, The Batavia Hotel menjadi salah satu pilihan menginap dengan atmosfer Kolonial Belanda. “Experience The Batavian Heritage“, The Batavia Hotel memberikan pengalaman berbeda dalam kegiatan bisnis dan rekreasi Anda. TC

Aston Kuta Hotel & Residence

T

erletak di area tenang di Kuta, mudah dicapai dengan perjalanan kaki singkat dari Pantai Kuta yang terkenal. Tak jauh dari Bandara Internasional Ngurah Rai, Bali dan menawarkan atmosfer nyaman penuh gaya bagi para pengunjung di Pulau Dewata ini. Pilihan akomodasi mencakup fasilitas standar. Selain itu, ada pula fasilitas banquet dan pertemuan, business center, pusat kebugaran, kolam renang, pelayanan spa dan room service 24-jam. Dengan lokasi yang berada tepat di pusat keramaian, para tamu dimanjakan dengan berbagai pilihan restoran, belanja dan hiburan. Merupakan akomodasi yang tepat untuk aktivitas liburan Anda. Untuk aktivitas bisnis di Aston Kuta Hotel & Residence pun sangat menunjang. TC

Lokasi Telepon Fax Email Website Fasilitas

: Jalan Wana Segara, Kuta 80361, Bali. : 62-361-754 999 : 62-361-765 506 : Reservation@AstonKuta.com : www.AstonKuta.com / www.Aston-Internasional.com / www.AstonBaliHotel.com : ‘Sugar & Spice’ Coffe Shop, ‘Ruby Tuesday’ Lobby Lounge, ‘The Lighthouse’ Rooftop Lounge, ‘Tropical Bliss’ Pool Bar, Wi-Fi/ Broadband, Banquet & Meeting Fasilities, Spa & Body Treatment, Bussiness Center, Shuttle Bus to Kuta Center, Swimming Pool, Kid Pool, Kid Club, Gym, 24 hour Room Service, Cvered Car Pak

Januari 2011

15


jelajahutama

Hotel Santika Premiere Jakarta

Lokasi Telepon Fax Email Website Fasilitas

: Jl. AIPDA K.S. Tubun No. 7 Slipi, Jakarta 11000 : (62-21) 5361777, 5330350 : (62-21) 5483457 : sm-hsn@santika-jakarta.co.id / dos-hsn@santika-jakarta.co.id / jakartapremiere@santika.com : www.santika.com : Conference Rooms, Swimming Pool, Fitness Center and Tennis Court, Restaurant and Bar, Club Premiere, Limousine Services, Business Center.

Aston Rasuna

T

erletak di jantung Jakarta Central Bussiness (CBD), Aston Rasuna begitu dekat dengan beragam fasilitas bisnis, hiburan, dan rekreasi. Dengan menginap di Aston Rasuna, Anda akan selalu berada dalam jangkauan fasilitas kota besar yang ditawarkan, seperti pusat perbelanjaan, restoran, hiburan atau club malam, rumah sakit internasional, kedutaan besar, dan gedung-gedung pemerintahan Selain itu, karena lokasinya di dalam Komplek Taman Rasuna, para tamu pun bisa memanjakan diri dan tetap menjaga kebugaran di sela-sela kesibukan bisnis dengan berolahraga. Kolam renang dua ruang, jogging track, lapangan basket, dan taman bermain anak yang memungkinkan Anda berbisnis sambil berekreasi dengan keluarga. TC

16

Travel Club

H

otel Santika Premiere Jakarta yang berlokasi strategis, dekat dengan pusat bisnis kota menjadi pilihan menginap yang ideal untuk menunjang kegiatan Anda. Hanya 30 menit dari Bandara Internasional SoekarnoHatta. Sebagai hotel elegan dengan properti andalan, Santika Premier Jakarta menawarkan berbagai fasilitas yang dapat Anda nikmati untuk menunjang bisnis maupun liburan. Disamping itu, dengan khas suasana Indonesia, hotel ini menawarkan fasilitas yang tak tertandingi, pilihan restoran dengan pelayanan ramah siap membantu memenuhi kebutuhan Anda. Hotel Santika Premiere Jakarta merupakan tempat ideal untuk setiap jenis acara, dari pesta koktail intim untuk perjamuan besar, sesi pelatihan, rapat direksi dan presentasi, maupun acara resmi lainnya. TC

Lokasi Telepon Fax Email Wensite Fasilitas

: Komplek Apartemen Taman Rasuna Jl. HR Rasuna Said - Jakarta 12960 : +62-21 - 8370 5555, 9390 1000 : +62-21 - 8378 6244, 939 2616 : Info@AstonRasuna.com : www.aston-international.com : Swimming Pool, meZZa cafĂŠ,bar & lounge, 4 Meeting Rooms, Business Center, 2 Gyms, Children Playground, Jogging Track, 24 Hr Mini Market, Pharmacy.


S

elain keindahan alamnya yang menawan, kawasan Nusa Dua ditunjang pula dengan berbagai sarana dan fasilitas pendukung, seperti hotel. Bicara tentang hotel di Bali, Anda tak bisa melewatkan Swiss-Belhotel Bay View. Inilah hotel yang akan menyempurnakan liburan Anda dan keluarga. Memadukan dua konsep suite dan vila dalam satu area, kamar-kamar menghadap langsung ke Teluk Tanjung Benoa, sehingga bisa menikmati pemandangan Kepulauan Nusa Penida dan Gunung Agung yang mempesona di kejauhan. Gaya arsitektur modern minimalis dengan sentuhan atmosfer tradisional Bali menyajikan ketenangan. Asrinya alam yang berpadu dengan ragam fasilitas dapat memanjakan keluarga Anda. Selain liburan, Swiss-Belhotel Bay View juga cocok untuk menggelar pertemuan, rapat atau pernikahan pada dua ruang pertemuan yang ada. Lokasipun pun mudah dijangkau, bisa ditempuh sekitar 15 menit dari Bandara Internasional Ngurah Rai. Tersedia fasilitas shuttle bus gratis ke Pantai Nusa Dua dan shopping area di Kuta. Dekat pula dengan fasilitas latihan tenis serta golf, segala macam tempat olahraga air di Tanjung Benoa, restoran-restoran seafood di Pantai Jimbaran, pusat perbelanjaan dan hiburan di Nusa Dua dan sekitar Kuta. Nikmati Bali dengan cara yang beda di Swiss-Belhotel Bay View. TC

Whiz Hotel Yogyakarta

Lokasi Telepon Website Fasilitas

: Jl. Dagen 8 Malioboro, Yogyakarta : 0274 583328 : www.whizhotels.com : Ac, internet, LCD TV.

Swiss-Belhotel Bay View Suites & Villa

Lokasi Telepon Fax Email Wensite Fasilitas

: Jl. Kebo Iwa, Taman Mumbul, Nuas Dua, Bali : +62-361 847 8000 : +62-361 847 8001 : info@swiss-belhotelbayview.com : www.swiss-belhotelbayview.com / www.swiss-belhotel.com : Swiming pool, gazebo khas Bali, internet acces.

S

atu lagi pilihan menginap yang nyaman di Kota Gudeg hadir untuk Anda. Hotel ini bukan hotel bintang lima yang mewah, namun hotel bintang dua plus, yang bisa membuat tidur para tamu tentram. Hotel Whiz merupakan salah satu hotel baru di Yogyakarta. Terletak di kawasan Malioboro yang sudah sangat terkenal di kalangan wisatawan domestik maupun mancanegara. Hotel ini resmi dibuka 8 Agustus 2010. Hotel Whiz Yogya adalah hotel pertama yang dibangun pengembang Intiland. Dalam lima tahun ke depan, jumlah hotel Whiz akan bertambah menjadi 60 (dalam waktu dekat nantikan hotel Whiz di Kuta, Bali). Harga normal Rp 295.000 nett per malam, sedangkan tarif kamar twin sekitar Rp 350.000 nett. Kelebihan Whiz dibandingkan hotel lain adalah karena harganya yang reasonable dan Whiz menyediakan matras dengan spesifikasi hotel bintang lima. Selain itu, showernya pun dengan kualitas yang bagus. Tata letak ruangan di Whiz dibuat praktis, fungsional dan bersih, serta memiliki pelayanan dengan standar berkelas. Hotel terdiri dari enam lantai dan 103 kamar berkisar antara 12 m2, 16m2, dan 16,5m2. Ini sudah cukup bagi para traveler. Desainnya minimalis modern berpadu dengan sentuhan tradisional. Terlihat dalam penggunaan kayu dan cermin besar, juga bentuk lengkung pada hotel ini. Paduan nuansa hijau dan keramahan yang diberikan hotel ini sungguh tak terlupakan. TC

Januari 2011

17


jelajahutama

Quest Hotel Semarang

Lokasi Telpon Fax Wbsite Email Fasilitas

: Jl. Plampitan No.37-39, Semarang, Jawa Tengah 50138, Indonesia : +62 24 3520808 : +62 24 3581188 : www.Quest-Hotel.com : Semarangpr@quest-hotel.com : TV plasma - 50 channel, mini bar, safe deposit box, non smoking room dan non smoking floor, showerbath.

H

otel Ciputra Jakarta, hotel kelas bisnis di Jakarta Barat ini memiliki 328 kamar dengan dilengkapi akses internet dan akomodasi terjangkau yang menjamin para tamu dapat tinggal dengan nyaman. Setiap kamar didesain dengan elegan dan dilengkapi berbagai fasilitas modern untuk akomodasi. Hotel ini berada tepat di atas pusat perbelanjaan Mall Ciputra Jakarta, salah satu mal besar di Jakarta dan modern, fasilitas belanja yang luar biasa ragamnya, kuliner, bank, bioskop dan pilihan hiburan malam terpenuhi dengan sempurna disini. Hotel Ciputra memiliki lokasi yang cukup strategis. Akses menuju bandara dan pusat bisnis Jakarta sangat mudah. Hotel ini dilengkapi pula fasilitas ruang pertemuan yang luas dengan 17 banquet rooms and ballroom yang mampu menampung mulai 10 hingga 1.500 orang. TC

18

Travel Club

L

okasinya yang berada di jantung Kota Semarang membuat Quest Hotel Semarang mudah dijangkau. Dari Bandara Ahmad Yani dapat dijangkau hanya 15 menit dan dari Stasiun Tawang hanya butuh waktu 10 menit. Dengan posisinya yang strategis, hotel ini sangat cocok bagi kalangan bisnis maupun wisatawan. Fasilitas ruang pertemuannya mampu menampung sampai 500 orang, dilengkapi pula tiga ruang pertemuan dengan ukuran lebih kecil cocok sebagai tempat seminar dan acara pernikahan dengan dilengkapi fasilitas modern serta akses internet (WiFi). Kantor pemerintahan Kota Semarang dapat dijangkau dengan mudah dan cepat dari sini Hotel dengan desain kamar minimalis ini dikelilingi tempat-tempat wisata bersejarah seperti kuil Sam Po Kong, Lawang Sewu (Bangunan peninggalan masa penjajahan Belanda), kawasan Kota Lama yang menyajikan bangunan masa lalu yang semakin anggun dimasa senjanya. pusat oleh-oleh Pandanaran dan kawasan Simpang Lima pun dapat dijangkau dengan mudah dari hotel berbintang tiga ini. Dengan jumlah 155 kamar, Quest dilengkapi fasilitas kolam renang mulai kedalaman 60cm untuk anak hingga kedalaman 130 cm, sajian makanan tradisional dan internasional bisa dinikmati di Cosmo Restoran, pusat bisnis, serta lounge untuk bersantai anda menambah kesempurnaan fasilitas Quest Hotel Semarang. TC

Hotel Ciputra Jakarta

Lokasi Telpon Fax E-mail Fasilitas

: Jl. Letnan Jenderal S. Parman Jakarta, 11470, Indonesia : +62 21 566 0640 : +62 21 566 1172 : mailjkt@hotelciputra.com or reservation@hotelciputra.com : LCD Flat screen television, Cable Television, Internet access, Personal safety deposit box, Mini-bar, Hair-dryer, Hot & cold, water.


Grand Sahid Jaya Jakarta

T

ak salah jika memilih Grand Sahid Jaya Jakarta salah satu hotel bintang lima favorit di Jakarta, berada di tengah pusat bisnis ibukota ditunjang dengan fasilitas yang lengkap membuat hotel ini tepat bagi kalangan bisnis maupun wisatawan karena menuju tempat wisata dan hiburan di sekitar Jakarta dapat dengan mudah di akses. Beroperasi sejak 23 Maret 1974, sebuah perjalanan yang cukup panjang, membuktikan eksistensi serta mampu bersaing dengan hotelhotel baru. Awalnya hotel ini memiliki 439 kamar kini jumlah mencapai 670 Kamar. Dengan lima kategori yakni Kamar Superior, Deluxe, Deluxe Suite, Executive Suite, dan Presidential Suite. Untuk fasilitas ruang pertemuan Sahid Jaya Jakarta dilengkapi 26 meeting room dan Balai Konvensi Puri Agung (Puri Agung Convention Hall) serta business center. Beberapa fasilitas pendukung seperti lapangan tenis, fitness & spa, kolam renang untuk dewasa dan anak semakin melengkapi keberadaan hotel ini. TC

Lokasi Website e-mail Telpon Fax Fasilitas

Grand Flora Hotel

Lokasi Telpon Fax Wbsite Email Fasilitas

: Jl. Kemang Raya No. 7 Kebayoran Baru, Jakarta 12730 Indonesia : +62 21 - 7198000 : +62 21 - 7190088 : www.grandflorahotels.com : reservation@grandflorahotels.com : Mini Bar, Private Safe Deposit Box with Laptop Size, Tea & Coffee Making, LCD TV with some channel Cable Program, Hair Dryer, Latest Electronic Key, Highest comfort Bed Cover with.

: Jl. Jend. Sudirman 86, Jakarta 10220 PO. BOX 1041 : www.grandsahidjaya.com : marketing@hotelsahidjaya.com : +62 21 570 4444 : +62 21 573 3168 : Deposite Box, Mini Bar, Tea and Coffee, Daily Services Laundry & Dry Cleaning, Cable TV - 27 channels, Internet Services.

H

otel bintang empat ini berdiri megah di kawasan elite Kemang, Jakarta Selatan. Grand Flora Hotel memiliki 94 kamar terdiri Classic, Superior, Deluxe, Junior Suite, Suite dan Penthouse. Dilengkapi oleh fasilitas kolam renang, fitness center dan Spa yang berada di lantai 7, gossypium lounge dan Flora Cake Shop yang berada di Lobby level serta Viola CafĂŠ yang berada di Mezzanine level. Untuk lebih memberikan kepuasan bagi tamu dan pelanggan, Grand Flora Hotel memiliki 6 ruang meeting room dengan fasilitas tambahan yaitu akses internet dengan kecepatan tinggi, LCD dan valet parking yang semuanya dapat dinikmati secara gratis. Berlokasi di pusat hiburan kelas atas, memungkinkan tamu untuk leluasa memilih tempat hiburan sesuai selera. Jika tidak ingin keluar dari hotel, tamu bisa mengunjungi The Rock CafĂŠ yang berada di Basement Level , The Rock merupakan salah satu CafĂŠ favorit di Jakarta yang akan memberikan pengalaman seru, dilengkapi meja biliar, tentu akan mengisi malam dan membuat malam semakin berkesan. TC

Januari 2011

19


jelajahutama

“C

olor your world� begitulah brand concept yang diusung hotel berbintang dengan fasilitas modern ini. Tak salah memang, dengan didekorasi karya seni Indonesia modern memberikan kenyamanan dan pengalaman berwarna bagi setiap tamu yang menginap. Dibangun 24 April 1974 dengan 100 kamar awalnya bernama "Ginza Inn". Pada 1995, Kemang Hotel direnovasi untuk pertama kalinya. Jumlah kamar ditingkatkan menjadi 205 kamar. Kemudian pada 2004 hotel memasuki masa penting transformasi. Dan berubah menjadi hotel "Grandkemang" dibawah manajemen Restyle Management Grandkemang menggeliat menjadi satu hotel terbaik di Jakarta. Fasilitas hiburan kelas atas semakin membuat nyaman mereka yang menginap. Fasilitas untuk ruang pertemuan, konferensi, pameran, pesta dan acara eksklusif lainnya, di Magzi Ballroom yang luas, terdapat juga 9 ruang pertemuan kecil. Dengan semua fasilitas dan pelayanan prima grandkemang Hotel pantas menjadi rekomendasi menginap di Jakarta. TC

Grand Kemang Hotel

Lokasi Telpon Fax Wbsite Email Fasilitas

: Jl. Kemang Raya 2H Kebayoran Baru Jakarta 12730 Indonesia : +62 21 – 719 4121 : +62 21 – 719 4131/51 : www.grandkemang.com : rsvp@grandkemang.com : Safety deposit, TV saluran Internasional dan Hair dryer.

Aston Marina

Lokasi Telpon Fax Website Email Fasilitas

20

: Jl. Lodan Raya no. 2 A, Jakarta 14430 : +62-21- 698 371 20 : +62-21- 698 372 40 : www.AstonMarinaAncol.com : prm@astonmarinaancol.com : Kitchen Set, mini bar, bath up dan shower, Safety Deposit Box, LCD TV - 60 channel.

Travel Club

B

erlokasi di pusaran bisnis Jakarta Utara, hotel ini memiliki 358 kamar dengan dua tipe kamar, yaitu 1 dan 2 kamar. Karena lokasinya yang berdampingan dengan Taman Impian Jaya Ancol, maka hotel ini amat tepat bagi keluarga yang menginap bersama buah hati mereka. Begitu juga bagi para penggemar belanja, karena keberadaannya yang tak jauh dari Mangga Dua. Karenanya, pihak hotel pun menyediakan fasilitas antar jemput gratis untuk ke kedua lokasi wisata tersebut. Tak sulit menjangkau Aston Marina, dari Bandara Internasiaonal Soekarno Hatta hanya memakan waktu kurang dari setengah jam. Akses langsung ke jalan tol dalam kota makin memudahkan para tamu untuk dapat menjangkau area kota wisata di sekitar Jakarta. Dengan konsep hunian yang berbeda dan menjadi yang pertama di area Jakarta Utara, menjadikan Aston Marina tempat yang tepat bagi liburan keluarga Anda. Hotel ini menyediakan ruangan kamar yang cukup luas, mulai dari 45 sqm hingga 90 sqm dan dilengkapi dengan kamar tidur yang terpisah dari ruang tamu, ruang makan, dapur, dan juga balkon pribadi. TC


Resort& Spa

Tanjung Pesona Beach

Lokasi Telpon Fax Website Email Fasilitas

: Jl. Pantai Rebo, Sungailiat, Bangka, Indonesia : +62 717. 435562, +62.717 435560 : +62 717 435561 : www.tanjung-pesona.com : tanjungpesonabangka@yahoo.co.id : Swimming Pool, Water Sport (Banana Boat /Jet sky), Tanjung Spa, sarana olahraga Futsal, Tennis Lapangan, Volly Pantai, Basket Ball, Funbike, Bakiak, Lari Karung, Tarik Tambang, dll. Serta Free Akses internet / Hot Spot / Wi fi.

P

anorama laut lepas, debur ombak yang berkejaran menuju bibir pantai, bebatuan besar, pasir putih nan halus, serta lambaian daun kelapa yang diembuskan angin membuat liburan menjadi begitu berkesan. Keelokan alam ini menjadi bingkai dari Pesona Beach Resort & Spa. Susana tenang jauh dari hiruk pikuk kehidupan kota menyempurnakan perjalanan libur di resort yang memiliki slogan The Amazing Multi View Sea Side Resort in Bangka ini. Bagi mereka yang gemar olahraga air, resort inilah surganya, beragam sarana olahraga air tersedia lengkap di sini mulai dari Cano, Banana Boat, Jet Ski, Fishing At Sea With Speedboat, Fishing at Coral & Speedboat Tour. Keistimewaan lokasi Water Sport Tanjung Pesona adalah kondisi pantai yang masih terjaga keasriannya. Tak sulit menjangkau kawasan Tanjung Pesona, dari Bandara Depati Amir hanya butuh waktu 45 menit saja melalui jalan darat beraspal halus. Secara keseluruhan, bangunan Tanjung Pesona Beach Resort & Spa memiliki konsep arsitektur dengan gaya executive dan minimalis. Tersedia sebanyak 63 kamar dengan beberapa tipe yakni villa, suite, deluxe, executive, superior dan standard room. Setiap kamar dilengkapi Water Heater, AC, Bathup, Televisi , Minibar. Dengan dukungan fasilitas dua Function Room : Ball Room & Meeting Class Room menjadikan resort bersertifikasi bintang 4 ini pun sangat memadai untuk kegiatan pertemuan ataupun seminar. Jaringan internet nirkabel yang bisa diakses kapan pun membuat pengunjung dapat tetap berhubungan dengan dunia luar ditengah keheningan alam Tanjung Pesona yang membuaikan. TC

Januari 2011

21


ceritasampul Model Make Up Busana Fotografer Design Lokasi

22

Travel Club

: Mutia Sari Firman (Runner Up I Putri Pariwisata Indonesia 2010) : LT Pro Professional Make Up : Batik Semar & Quiksilver : Mulyadi Natakusumah www.pmphotoworks.com : Arwindra : grandkemang Hotel, Jakarta


Mutia Sari Firman

S

entuhan modern kontemporer sangat terasa tatkala menginjakkan kaki di grandkemang hotel, Jakarta. Desain unik, ditambah ornamen-ornamen Natal nan indah, yang lantas menjadi pilihan tepat untuk pemotretan sampul Travel Club edisi kali ini. Sang model, Mutia Sari Firman terlihat asyik berpose di bawah sorotan kamera. Wajah cantiknya kian cerah terpancar, secerah dress merah yang dikenakannya. Dari awal menyukai traveling, hingga terpilih sebagai Runner Up 1 Putri Pariwisata Indonesia 2010, membuat Mutia semakin menyadari bahwa Indonesia memiliki keindahan alam luar biasa serta beragam keunikan seni dan budaya Nusantara. Bukan sekadar omong kosong, karena gadis kelahiran Bandar Lampung, 28 April 1989 ini telah membuktikan sendiri saat melakukan perjalanan ke beberapa daerah. Terlebih lagi sejak ia ikut berkontribusi dalam kegiatan Putri Pariwisata Indonesia (PPI). “Peran saya adalah sebagai penghubung dari pemerintah kepada masyarakat untuk mempromosikan obyek pariwisata di Indonesia,” kata mahasiswi Fakultas Kedokteran, Universitas YARSI. Jadi, wajar saja bila dia paham betul tentang destinasi wisata favorit wisatawan. Anak pertama dari tiga bersaudara ini, mengisahkan jika tanah kelahirannya, Lampung, terkenal dengan wisata bahari. “Kawasan Tanjung Setia, Lampung Barat, menjadi tujuan wisman karena ombak lautnya cocok untuk surfing. Selain itu, ada pula Gunung Krakatau,” ujarnya. Dara yang senang berwisata alam itu, menambahkan, masih di Lampung, jika wisatawan berkunjung ke Teluk Betung, akan menemukan pemandangan dataran tinggi, dibawahnya bisa langsung melihat laut. Dari seluruh kekayaan alam yang tersaji di Tanah Air, masyarakat Indonesia seharusnya bisa lebih kreatif lagi memanfaatkan sumber daya alam. Seperti dicontohkan Mutia mengenai tempat pemandian air panas. “Di bidang kesehatan, air panas itu bisa menyembuhkan penyakit. Bila ada daerah mempunyai lokasi air panas, tidak menutup kemungkinan untuk mempromosikannya menjadi medical tourism,” kata pemilik tinggi badan 168 cm ini. Sama halnya dengan jamu. Mantan Paskibraka nasional tahun 2006 itu mengatakan, masyarakat Jawa biasa mengkonsumsi jamu. Kalau wisatawan diajak melihat proses pembuatan jamu ke daerah penghasil jamu pastinya lebih menarik minat pengunjung. Wah, gagasan menarik Mutia sepertinya layak untuk direalisasikan. Bagaimana menurut Anda? TC RTH

Kreatif Bersama Alam Januari 2011

23


agendappi

Forum Putri Pariwisata Indonesia

K

ehadiran Putri Pariwisata Indonesia bukan hanya sebagai ikon di bidang pariwisata dan budaya, tetapi juga terdapat sebuah niat luhur didalamnya untuk membangun pariwisata serta melestarikan kebudayaan Indonesia. Mereka pun turut bergerak menjalani berbagai macam kegiatan pariwisata dan budaya. Menyadari pentingnya media komunikasi bagi para Putri Pariwisata Indonesia untuk memajukan pariwisata Indonesia, maka berdirilah suatu wadah bernama Forum Putri Pariwisata Indonesia, Oktober silam. “Banyak orang ingin mengetahui apa saja kegiatan Putri Pariwisata Indonesia. Atas

24

Travel Club

Foto-foto: Dokumen PPI

Kembangkan Potensi Diri

dasar itu, kami mendirikan forum ini dan diharapkan dengan bekal yang mereka dapat dari sini bisa dipraktekan langsung ke masyarakat,� kata Ketua Yayasan EL JOHN Indonesia, Johnnie Sugiarto, saat pembukaan forum di Hotel Alila. Beranggotakan 107 Putri Pariwisata yang berasal dari 33 Propinsi, Forum Putri Pariwisata Indonesia menjadi ajang silaturahmi para Putri Pariwisata Indonesia dari seluruh angkatan untuk bertukar informasi, menambah wawasan kepariwisataan dan budaya, serta berupaya untuk memfasilitasi para Putri Pariwisata Indonesia untuk berkarir secara profesional di bidangnya masing-masing. Saat ini tercatat para Putri memiliki berbagai bakat dan minat, mulai dari menyanyi, menari, membawakan acara, modeling, hingga mendesain baju. Ketua Forum Putri Pariwisata Indonesia, Andara Rainy Ayudini menambahkan, forum ini

mempunyai banyak program kerja, diantaranya mengadakan kegiatan-kegiatan yang dapat menumbuhkan rasa cinta akan kebudayaan dan pariwisata Indonesia, sekaligus dapat mendukung sosialisasi program-program pemerintah di bidang kebudayaan dan pariwisata, hingga mendorong potensi dan kreatifitas UMKM bidang kepariwisataan guna memberikan manfaat bagi para pengrajin lokal. “Dalam waktu dekat kami juga akan menyelenggarakan teater musikal, mengangkat tema budaya Indonesia. Seluruh putri akan terlibat didalamnya. Ini pasti menarik sekali, jadi tunggu tanggal mainnya,� ucap Dara, Putri Pariwisata Indonesia 2009. TC RTH


ementerian Kebudayaan dan Pariwisata terus berupaya mengembangkan pariwisata Indonesia menjadi lebih baik. Sebagai bentuk pelaksanaan program pengembangan pariwisata, maka Kemenbudpar melakukan kesepakatan bersama atau MoU kepada beberapa instansi pemerintah. Penandatanganan pun dilakukan antara Kemenbudpar dan Kementerian Perhubungan, Pemerintah Daerah Provinsi Bali dan PT. Kereta Api Indonesia.

Menbudpar mengatakan, tahun ini terdapat 2,3 juta wisatawan mancanegara berkunjung ke Bali. Karenanya, harus didukung sarana transportasi. Di sisi lain, transportasi baru ini mampu menjadi daya tarik wisatawan dalam menikmati keindahan Bali dengan naik kereta api. Selain itu, Kemenbudpar pun melaksanakan perjanjian kerjasama Penyelenggaraan Pengamanan di Destinasi Pariwisata, dengan pihak Kepolisian Republik Indonesia. Penandatanganan ini berisi tentang kepariwisataan,

Foto: Alvian Kartim / Koper Magz

K

Kemenbudpar Gandeng Instansi Pemerintah

pengamanan obyek vital nasional, sistem pengamanan organisasi, perusahaan dan instansi serta kode etik kepariwisataan. Kegiatan ini dihadiri pula oleh Finalis Putri Pariwisata Indonesia 2010 Sekar Adisty Prabandari dan Vessa Ekanta Sukhi. TC RTH

Januari 2011

25


agendappi Putri Pariwisata Indonesia 2010

Best in Performance di Miss Tourism International 2010

S

etelah melalui perjalanan panjang menggunakan pesawat KLM, pada 2 Januari 2011, Cynthia Sandra Tidajoh bertolak dari Kuala Lumpur, Malaysia, kembali ke Tanah Air. Putri Pariwisata Indonesia 2010 ini, selesai mengikuti pemilihan Miss Tourism International (MTI) 2010, (31/12). Sebelumnya, persiapan matang mulai dari fitting busana oleh desainer Geraldus Sugeng, The Cat Walk Mall Kelapa Gading 5, Sanggar Busana Tien Santoso yang mempercantik Cynthia dengan busana pengantin adat Bugis hijau berpadu emas, dipadu Yongki Komaladi Shoes, dia pun memperoleh pembekalan dari beauty consultant Philip Kwok dari LT Pro Professional Make Up, tak ketinggalan aksesoris pelengkap dari Alston Stephanus Accessories. Di ajang bergengsi tersebut, gadis kelahiran Palu, 9 Mei 1986, berhasil meraih predikat Best

26

Travel Club

in Performance. “Indonesia dikenal sebagai negara ramah dan rakyatnya murah senyum. Saya berusaha merepresentasikan Indonesia dengan tutur dan tingkah laku orang Indonesia, seperti itulah yang mereka lihat tentang Indonesia,” kata pencinta wisata alam itu. Hingga akhirnya, senyum ramah Cynthia berhasil memenangi predikat tersebut. Banyak kesan ia peroleh usai terlibat dalam salah satu event pariwisata dunia tahunan itu. “Saya mendapat pengalaman luar biasa melalui MTI,” katanya. Selain mempunyai banyak teman baru, mahasiswi Universitas Sam Ratulangi, ini menerima segudang informasi mengenai pariwisata dan budaya dari 55 negara yang ikut kontes ini. Bahkan, gadis yang kerap mempromosikan Pulau Komodo kepada kontestan lain, sempat bertukar bahasa asing, juga belajar singkat bahasa Mandarin. Cynthia memang belum terpilih sebagai Miss Tourism International. Meskipun begitu, ia telah berupaya membawa nama Indonesia, lalu mengenalkannya kepada dunia internasional. “Saya akan melakukan hal lebih baik lagi dari ini, di ajang berikutnya”. ujar Cynthia, berjanji. TC RTH


Januari 2011

27


tokoh

T

okoh kali ini adalah perempuan dengan pendidikan arsitektur yang banyak berpengaruh dalam penataan Kota Jakarta berkat kiprahnya di beberapa lembaga pemerintahan. Keberhasilan sebagai Kepala Dinas Pariwisata Jakarta, dan prestasinya di Dinas Kebudayaan dan Permuseuman mengantarkan Ir. Aurora F.R. Tambunan, M.Si, pada tugas yang lebih berat lagi. Kini, jabatan Dirjen Sejarah dan Purbakala (Sepur), dipercayakan kepada perempuan berdarah batak ini. Integritas, lugas, tegas, humanis adalah untaian kata yang menjadi patokannya dalam berpikir, bertindak, serta mengeluarkan kebijakan. Bagaimanakah langkah-langkah dan konsep apa saja yang akan dikembangkan untuk mengangkat sejarah purbakala? Berikut penuturannya kepada Erwin Gumilar, Murdiyatno, dan Bonar Silalahi dari MajalahTravel Club.

Aurora Tambunan

Semangat Baru Revitalisasi Sejarah dan Purbakala Teks & Foto: Murdiyatno/murdiyatno@eljohn.co.id

28

Travel Club

Bagaimana kedudukan sejarah dalam dunia pariwisata? Seperti dua sisi mata uang. Pariwisata lebih kepada bagaimana mempromosikan, mengenalkan kepada wisatawan. Sementara sejarah lebih ke arah menyiapkan produk. Memang sebenarnya tidak selalu harus begitu, sejarah tidak harus dikaitkan dengan pariwisata. Misalnya, bisa dikaitkan dengan pendidikan atau bidang lainnya. Tapi di unit kami, sejarah dan purbakala sebagai bagian dari pariwisata, salah satunya adalah harus menyiapkan produk pariwisata dari sisi sejarah. Bagaimana dengan wisata sejarah? Saya lebih suka menyebutnya pariwisata budaya. Meskipun sejarah, tapi saya melihat dalam lingkup yang lebih luas, yakni wisata budaya. Cabangnya bisa ke sejarah, bisa juga ke religi, ke benda-benda purbakala, dan itu semua punya latar belakang sejarah. Tapi tidak dalam bentuk perjalanan sejarahnya, di situ ada sesuatu yang intangible . Saya akan angkat dari sisi itu. Seberapa besar potensi sejarah kita? Sangat potensial. Pariwisata di dunia biasanya berkaitan dengan sejarah dan purbakala. Nah yang saya inginkan, bagaimana itu dilaksanakan dalam wisata budaya. Banyak sejarah dan kepurbakalaan baik benda maupun tak benda yang harus diurus dan dikelola dengan benar sehingga nantinya bermanfaat. Kepurbakalaan sangat kental dengan unsur sejarah.


Apakah yang ada saat ini sudah sesuai porsinya? Terus terang, saya merasa porsi sejarah dan budaya dalam wisata itu belum maksimal. Berdasarkan survei ketika di DKI dulu untuk membuat suatu brand atau tag line pariwisata Jakarta, tidak ada wisatawan yang menyebut datang ke Jakarta karena sejarah atau pun budayanya. Karena tak menjadi prioritas utama. Jadi, program apa sedang digalakan untuk mengangkat sejarah ini? Kami di Sepur sedang revitalisasi museum sampai 2014, dengan target 80 museum di Indonesia. Tujuannya supaya museum lebih menarik, menjadi tempat orang belajar sejarah dan sekaligus rekreasi. Museum bukan hanya untuk turis. Kita harus membuat museum itu menarik bagi masyarakat lokal, terutama museum- museum di daerah. Ini konsep yang harus kita angkat lagi, bahwa museum daerah itu isinya bukan hanya untuk memperkenalkan daerah tersebut kepada orang luar, tapi juga untuk menambah ilmu bagi warga lokal mengenai budaya diluar daerahnya. Adakah museum di Indonesia yang sangat menarik untuk dikunjungi? Saya rasa Benteng Vrederburg di Yogya. Pengelolanya sangat kreatif, sehingga mampu menciptakan atmosfer tempo dulu. Banyak anak muda yang datang ke sana. Kota tua Jakarta pun kini sudah sangat menarik karena revitalisasinya sudah berjalan sejak saya masih di DKI dulu.

Bagaimana dengan program lainnya? Program lain tetap ada, Kami punya program Arung Sejarah, namanya AJARI. Program ini untuk mahasiswa. Mereka diajak naik kapal dan belajar sejarah sekaligus mengenal tempatnya. Kemudian membahas masalahmasalah di daerah tersebut, mulai dari sejarahnya. Ada pula LASENAS, Lawatan Sejarah Nasional. Ini untuk siswa SMA, kami ajak mereka ke suatu tempat seperti wisata, tapi kemasannya sejarah. Kini makin banyak komunitas yang peduli terhadap wisata sejarah Komunitas itu sangat membantu kami. Mereka juga bisa mempromosikan kegiatan kami. Saya bergabung dalam milisnya, karena mereka berkomunikasi lewat milis. Jadi saya bisa tahu apa yang sebenarnya mereka inginkan. Saya selalu tekankan kepada seluruh staf saya untuk gabung dengan komunitas-konumitas ini meski harus dengan nama lain. Bagaimana peran Dirjen Sejarah dan Purbakala saat ada kasus kepurbakalan ? Kami tidak mau ada benda cagar budaya yang dikeramatkan, karena cagar budaya hanya sebagai benda, struktur bangunan, situs kawasan yang punya nilai karena berumur 50 tahun atau lebih, dan sudah tidak dipakai lagi sebagai kegiatan keagamaan. Kita mendorong agar masyarakat setempat tahu kondisinya. Dan, membantu untuk merawatnya. Tugas kami mengkondisikan para stakeholder. Menurut saya, berhasil sekali untuk kasus Candi Kimpulan yang ditemukan di

komplek Universitas UII Yogya. Menbudpar sendiri yang langsung turun waktu itu, serta berdiskusi dengan rektornya. Kemudian kasus Benteng Somba Opu yang ingin diubah jadi resort turis, water boom, pemeliharaan binatang, arena outbound dan lain-lain. Peran kami memberikan pengertian untuk menjaga cagar budayanya. Kalau tetap dihilangkan, maka pidana sesuai UU cagar budaya yang berlaku. Bagaimana dengan peninggalan purbakala di dalam laut? Kami punya satu direktorat khusus untuk peninggalan bawah air. Itu menunjukkan kepedulian kami yang sangat tinggi untuk menyelamatkan peninggalan yang ada di laut sekalipun. Tapi kami tetap melibatkan pihak ketiga untuk operasional pencarian dan pengangkatannya. Karena biayanya besar dan pemerintah tidak mampu mendanai itu. TC

Nama : Ir. Aurora Tambunan, M.Si Tempat Tanggal Lahir : Jakarta, 29 Januari 19.. Pendidikan tertinggi : S1 Planologi ITB 1976 S2 Ilmu Lingkungan 1998 Karir Jabatan : 1. Ketua Bappeda Jakarta Pusat 2. Kepala Biro Kerjasama Antar Kota & Daerah DKI Jakarta 3. Wakil Kepala Bapedda DKI Jakarta 4. Kepala Dinas Pariwisata DKI Jakarta 5. Kepala Dinas Kebudayaan dan Permuseuman DKI Jakarta 6. Asisten Kesejahteraan Masyarakat Sekda DKI Jakarta 7. Deputi Gubernur DKI Jakarta Bidang Budaya dan Pariwisata 8. Direktur Jenderal Sejarah dan Purbakala, Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata

Januari 2011

29


Foto: monang245.files.wordpress.com

Yogya Telah Kembali Oleh : Erwin Gumilar/erwin@eljohn.co.id

Semburan abu akibat letusan Gunung Merapi sempat membuat aktivitas pariwisata kota ini terhenti sejenak. Kini, Kota Gudeg telah kembali siap menyambut wisatawan.

30

Travel Club

G

elaran seminar berskala internasional dengan tajuk Wisdom 2010 �Local wisdom Inspiring Global Solution� membawa saya dan beberapa teman kembali mengunjungi Yogyakarta. Sebuah kota pariwisata yang menawarkan pengalaman wisata menyenangkan. Kota yang selalu memberi kesan dan membuat orang selalu ingin kembali mengunjunginya. Selepas menikmati hidangan makan malam adalah saat-saat yang bisa saya manfaatkan menikmati wisata di kota pelajar ini. Kawasan Jalan Wongsodirjan menjadi tujuan pertama saya berwisata malam, kawasan yang berada di belakang Stasiun Tugu ini banyak terdapat warung angkringan. Sepertinya tak salah memilih kawasan Wongsodirjan, suasana santai amat terasa di sini.


Foto: Erwin Gumilar

Foto: Erwin Gumilar

Beberapa kelompok anak muda duduk lesehan tepat diseberang jajaran warung angkringan, beralas tikar di bawah dibawah temaram lampu jalanan. Suasana tetap hangat. Saya pilih singgah di warung angkringan Lik Man yang populer dengan menu kopi jos-nya. Segelas susu jahe saya pesan sebagai teman menikmati susana, sejenak saya berbincang tentang Yogya setelah letusan Merapi. Menurut pengakuan Kabuy, penjaga angkringan Lik Man, setelah hujan debu, Kota Yogyakarta memang seolah berhenti, tapi ini tak berlangsung lama. Beberapa hari kemudian sudah kembali normal. �Sempat sepi mas, tapi tidak lama kok, sekarang yang datang memang kebanyakan masih warga Yogya, wisatawan belum seperti biasanya,� kata Kabuy dengan logat medok-nya. Jarum jam sudah menunjukkan pukul 23.27. Saya lanjutkan dengan menelusuri

Jalan Malioboro. Kawasan yang menjadi ikon wisata Yogyakarta ini mulai terasa lengang, meski demikian beberapa

warung lesehan pinggir jalan masih terlihat aktivitasnya, anak-anak muda berkelompok terbagi di beberapa sudut masih asyik berbincang sambil menikmati minuman dan makanan ringan. Di ujung Jalan Maliboro, tepatnya di depan Benteng Vredeburg pun sudah terlihat ramai oleh anak-anak muda dan wisatawan lokal yang kongko sambil berfoto. Kehangatan malam Yogyakarta sebagai sebuah kota wisata sudah mulai kembali terasa, meski belum seperti sediakala, dimana aktivitas wisata malam menikmati suasana kota sambil memanjakan lidah begitu hidup disini. Keesokan harinya saya kembali menyambangi kawasan Malioboro, suasana pun sudah terlihat berjalan normal �Melihat kondisinya, Yogyakarta sudah siap kembali dikunjungi dan tak ada yang perlu di khawatirkan lagi,� ujar Maharani, pelancong asal Jakarta yang kali itu datang bersama temantemannya.

Januari 2011

31


Sektor pariwisata merupakan salah satu penopang perekonomian Yogyakarta. Bencana letusan Gunung Merapi telah memberi dampak besar bagi sektor pariwisata kota gudeg ini, sangat penting untuk segera menormalkan kembali guna mendukung berjalannya roda perekonomian. Menyikapi kondisi ini, langkah-langkah recovery sektor pariwisata pun telah dilakukan. ”Setelah airport dibuka harus berbuat sesuatu, karena informasi diluaran kan belum terbuka sekali, kemarin kami ke Bali melakukan road show, travel industri bikin Travel Dialog, supaya mereka tidak takut lagi untuk datang ke Yogyakarta,” kata Tazbir Kepala Dinas Pariwisata Daerah Istimewa Yogyakarta. Tazbir mengungkapkan, melibatkan peran media akan sangat penting guna menginformasikan kondisi Yogya yang sebenarnya dan aman untuk di kunjungi. ”Kami pun melakukan Media Campagne, kita membuat famtrip media yang didukung Kementerian Budaya dan Pariwisata. Sudah ada empat media dari Sydney Australia yang datang, kemudian dari Jakarta, dan ada pula dari Malaysia, pihak airline juga turut membantu mengundang para jurnalis,” kata Tazbir, memaparkan. Berbagai kegiatan pun segera akan dilaksanakan di kota pendidikan ini. ”Event juga akan menjadi langkah efektif, penyelenggaraan Wisdom 2010 ini akan memberikan dampak positif tentang kondisi Yogya apalagi ini skalanya internasional,” ujar Tazbir. Yogyakarta kini telah siap kembali di kunjungi. Ayo kembali berwisata ke Yogyakarta, selami keindahan alam dan keunikan budayanya. Dan, Yogya pun telah tersenyum kembali. TC

32

Travel Club

P

asca erupsi Gunung Merapi dinas pariwisata Yogyakarta tidak tinggal diam untuk mendatangkan kembali wisatawan ke Kota Gudeg ini. Dengan slogan baru Go Yogya, sejumlah pelaku pariwisata turut andil dalam pemulihan pariwisata Yogya dengan paket recovery yang sangat terjangkau bagi masyarakat. “Hanya dengan 800.000 rupiah masyarakat dapat berlibur selama 3 hari 2 malam di hotel bintang 4,” kata Edwin, ketua ASITA Yogyakarta pada konferensi

Foto: Murdiyatno

Foto: Dok. Wisdom

Go Yogya dengan Paket Recovery

pers dan peluncuran paket di Java Ballroom, Hotel Millenium Jakarta 20 Desember lalu. Paket ini akan berakhir hingga bulan Februari 2011. Yang menarik dalam paket recovery, wisatawan diajak untuk berwisata volcano mengunjungi indahnya bentangan alam merapi. “Kini merapi menjadi objek wisata yang luar biasa, dan tentunya kami akan menata kawasan tersebut,” ujar Tazbir, Kadispar Yogyakarta. Acara peluncuran ini juga didukung oleh Kemenbudpar melalui Direktorat MICE yang dihadiri Nia Niscahya, dan mengatakan bahwa Yogya harus tetap menjadi tujuan wisata unggulan. Beberapa program sudah disiapkan, salah satunya mengundang Richard Gere dengan komunitas Bhudanya ke Candi Borobudur pada bulan Juni 2011 mendatang. “Ini merupakan promosi yang akan memberikan dampak sangat positif bagi pemulihan pariwisata Yogyakarta,” kata Nia. TC MD


Januari 2011

33


wisatakuliner

SGPC Bu Wiryo

Warung Pecel Sepanjang Masa Teks & Foto : Erwin Gumliar / Erwin@eljohn.co.id

Rasa sego pecel yang satu ini membuat orang selalu ingin kembali menyantapnya. Dan, warung sego pecel (SGPC) pun menjadi tempat favorit mahasiswa untuk mengisi perut dengan harga bersahabat.

34

Travel Club

M

engunjungi Yogyakarta, selalu saja ada yang membuat rindu, kuliner tradisional salah satunya. Menjelajahi kenikmatan rasa makanan tradisional khas bisa menjadi sebuah ritual yang tak boleh dilewatkan ketika menyambangi kota pelajar ini. Salah satu tempat yang “wajib� dikunjungi jika bertandang ke Yogya adalah Warung Sego Pecel Bu Wiryo atau biasa di singkat SGPC Bu Wiryo di Jalan Agro CT VIII di depan Fakultas Peternakan Universitas Gadjah Mada (UGM). Bagi penyuka makanan tradisional dijamin rasa makanan yang disajikan di warung ini mampu memuaskan rasa dan selera. Bagi Mereka mahasiswa atau alumni kampus Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, nama warung SGPC Bu Wiryo mungkin sudah tak asing lagi. Maklum, warung yang berdiri sejak 1959 ini menjadi tempat makan favorit bagi para mahasiswa, bukan lantaran harganya yang sesuai kantong tetapi juga karena rasanya yang ngangeni. Menu makanan yang ditawarkan warung ini memang hanya dua jenis yakni nasi pecel dan sup


daging dengan campuran soun dan daun bayam kukus. Secara tampilan, kedua menu ini memang terlihat biasa saja, tak beda dengan nasi pecel dan sup yang biasa di jual, namun ketika lidah mulai menyentuh, rasa spesial segera menggoyang lidah. Pecel Bu Wiryo terdiri dari campuran bayam, kacang panjang, taoge, dan tentu saja saus kacang. Inilah yang istimewa, racikan bumbu inilah yang membuat rasa pecel jadi berbeda yang menghasilkan rasa perpaduan yang “pas� antara gurih, manis, dan pedas. Sebagai teman makan pecel dapat dipilih berbarapa macam gorengan seperti, tahu, tempe, atau ceplok telor yang tampil sangat menggiurkan. Sementara sup dagingnya pun tak kalah istimewa, apalagi dengan tambahan daun bayam yang membuat rasanya jadi berbeda dengan sup pada umumnya. Aroma yang menyeruak dari campuran bumbunya dijamin mampu membangkitkan selera makan penyantapnya. Setelah menikmati kelezatan SGPC ataupun sup, segarkan tenggorokkan dengan minuman andalan yakni es sari tomat yang menyegarkan, atau pilih minuman yang menghangatkan seperti Teh Mrengut (teh kental), Teh Kemul (teh hangat), atau Teh Sengkuni (teh dicampur air jeruk). Perjalanan panjang SGPC Bu Wiryo yang tetap eksis hingga saat ini tentunya bisa menjadi sebuah jaminan, rasa makanan yang disajikan tetap terjaga, tak heran mereka yang pernah merasakan SGPC bu Wiryo selalu menyempatkan kembali mampir di warung ini. Pastikan Anda singgah di warung ini untuk melengkapi wisata kuliner di Kota Budaya ini. Selamat mencoba. TC

Januari 2011

35


wisatakuliner

Sejarah SGPC Bu Wiryo

S

GPC Bu Wiryo hadir sekitar tahun 1959 atau 10 tahun setelah berdirinya Universitas Gadjah Mada. Pertama kali warung yang didirikan Dario dan Suyati ini berlokasi di sebelah timur kantor pusat Tata Usaha Universitas Gadjah Mada (UGM) dalam lingkungan Kampus Bulaksumur. Adanya perluasan Fakultas Teknologi Pertanian pada 1994, membuat warung ini pun berpindah tempat ke arah utara, tepatnya ke Jalan Agro CT VIII, Sleman, berseberangan dengan Fakultas Peternakan. Awalnya warung makan ini belum memiliki nama seperti yang sekarang di gunakan. Nama SGPC dilabelkan para pelanggan setianya, kependekan dari sego pecel. Nama Wiryo sendiri diambil dari nama keluarga pendirinya yaitu Wiryosoenarto. Seiring dengan perkembangan zaman, untuk semakin menghangatkan suasana dan membuat betah pelanggannya kini disajian pula musik hidup.

36

Travel Club

Warung Nostalgia

S

elain rasa makanan yang membuat rindu lidahlidah pengunjungnya, suasana hangat yang tersaji dalam warung ini juga membuat pelanggan tak bosan untuk selalu kembali. Tak heran alumni-alumni mahasiswa UGM selalu menyempatkan diri mampir ketika berada di Yogyakarta. Tercatat sejumlah nama penting yang masih suka menyambangi SGPC, diantaranya ekonom Anggito Abimanyu, Menteri Negara Pemuda dan Olah Raga Andi Alifian Mallarangeng hingga Mahfud MD , yang datang menikmati makanan SGPC sekaligus untuk bernostalgia.


Januari 2011

37


gallery

Kereta Wisata

Warna-Warni

38

Travel Club


Oleh: Noeke Anggarwulan / noeke@eljhon.co.id

D

eretan penumpang tampak berjajar rapi menunggu dengan sabar di tempat penjemputan. Saat gerbong besi itu datang, dengan gembira mereka langsung mengambil tempat. Warna-warninya membuat perjalanan semakin ceria walau siang menyengat. Itulah kereta wisata yang telah dua tahun belakangan menjadi bagian dari Monas. Kereta yang beroperasi sesuai dengan jam kunjung landmark Jakarta ini memang diadakan guna meningkatkan pelayanan kepada pengunjung. Bentuknya tak jauh beda dengan kereta-kereta wisata yang ada di Dunia Fantasi, Ancol, maupun Taman Mini. Uniknya, tiga gerbong yang kapasitas 36 penumpang ini menyerupai bentuk rumah Betawi Tempo Dulu. Berekreasi ke Monas kini semakin nikmat, karena dapat menaiki kereta wisata secara gratis dari lapangan parkir IRTI sampai ke tugu maupun sebaliknya. Tut tut tut, siapa mau turut‌??? TC

Januari 2011

39


kunjungmuseum

Museum Mulawarman

Intip Istana Kesultanan Kutai Teks : Ratih Kusumawanti/ratih@eljohn.co.id Foto : Direktorat Nilai Sejarah Kemenbudpar & Ratih Kusumawanti

Sejarah masa lalu dari Kesultanan Kutai Kartanegara tersimpan dengan baik di istana ini. Ditemani Lembu Suana, pengunjung akan dibuat terkesima melihat benda-benda di dalamnya.

D

ulunya, bangunan ini merupakan Istana Kesultanan Kutai Kartanegara. Kemudian, dibangun Hollandsche Beton Maatschappij (HBM) pada 1936, di masa pemerintahan Sultan Adji Mohammad Parikesit. Kemudian, 25

40

Travel Club

November 1971, istana ini diserahkan kepada pihak pemerintah. Hingga akhirnya, pada 18 Februari 1976, bangunan tersebut beralih fungsi menjadi tempat penyimpanan koleksi-kolesi sejarah Kutai Kartanegara, dinamai Museum Negeri Provinsi Kalimantan Timur Mulawarman atau lebih dikenal dengan sebutan Museum Mulawarman. Museum yang terletak di Jalan Diponegoro No. 26, Tenggarong, Kutai Kartanegara ini, nampak masih sangat kokoh dan terawat, kebersihannya pun sangat terjaga. Sebelum memasuki bagian dalam museum, di halaman depan tampak patung Lembu Suana yang berbelalai tapi bukan gajah, bersayap tapi bukan burung, bersisik tapi bukan ikan, berjengger tapi bukan ayam dan bermahkota, merupakan lambang Kerajaan Kutai Kartanegara dan kolam berbentuk naga, mengandung makna perjalanan hidup dan penjaga alam semesta. Saatnya beranjak ke dalam gedung museum. Selepas dari pintu masuk, pengunjung bisa


melihat koleksi peninggalan Kesultanan Kutai Kartanegara, seperti singgasana Sultan Kutai. Di sisi kanan dan kiri singgasana terdapat arca Lembu Suana, sementara dua mozaik gambar Sultan Kutai Kartanegara ke-17, AM Soelaiman dan Sultan Kutai Kartanegara ke18, AM Alimoeddin, menjadi latarbelakangnya. Selain itu, ada lukisan Sultan AM Parikesit, payung kebesaran Kesultanan, serta tiga buah patung perunggu dari Eropa. Masih di ruang yang sama, terpajang pula mahkota peninggalan kesultanan pada masa Sultan Soelaiman. Cerana terbuat dari emas 23 karat, dan 18 karatnya digunakan sebagai pelapis cerana. Wadah ini digunakan untuk menyimpan tembakau, pinang, gambir dan kapur. Lalu, perhiasan dari emas, perlengkapan upacara mendirikan Ayu, merupakan salah satu bagian dari upacara Erau. Setelah berkeliling di ruang pertama, pengunjung melanjutkan ke ruang berikutnya. Di sini, pengunjung mendapati satu set wayang kulit Jawa lengkap dengan gamelan. Penjelajahan pun diteruskan, melewati koridor panjang. Tepat

Menuju Museum

di depan lorong, ada sebuah ruang cukup besar tanpa lapisan atap, memajang miniatur Candi Borobudur dan beberapa miniatur sejarah lainnya. Ruang di sepanjang lorong itu memamerkan Prasasti Yupa dan beragam arca Dewa Hindu. Prasasti Yupa yang dipamerkan di museum ini merupakan benda tiruan, sedangkan yang aslinya berada di Museum Nasional, Jakarta. Sebagai informasi, prasasti ini ditemukan di bukit Brubus, Kecamatan Muara Kaman. Lalu, seperangkat meja tamu peninggalan Kesultanan Bulungan. Ulap Doyo, hasil kerajinan Suku Dayak Benuaq, diorama tentang sejarah Kerajaan Kutai Kartanegara, koleksi Numismatika (mata uang dan alat tukar lainnya), serta koleksi Keramik dari Cina, Jepang, Vietnam dan Thailand. Lebih kedalam lagi, pengunjung akan menemukan diorama hasil kekayaan alam Kalimantan Timur, kerajinan khas masyarakat, sebut saja sarung Samarinda yang terkenal itu. Ruang selanjutnya adalah kamar berisi ranjang pengantin bangsawan Kutai, dinamakan Geta. Ranjang tersebut adalah peninggalan Sultan AM Parikesit. Tidak ketinggalan, lemari kristal, didalamnya tersusun seperangkat alat upacara

Untuk sampai ke Museum Mulawarman yang terletak di Tenggarong, pengunjung bisa menempuhnya dari arah Samarinda karena jaraknya lebih dekat dan mudah, membutuhkan waktu sekitar satu jam perjalanan. Bila dari arah Balikpapan membutuhkan waktu tiga jam tiba di museum melalui perjalanan darat. Sementara, untuk sarana transportasi, tersedia angkutan umum dari Samarinda menuju Tenggarong dan taksi dengan tarif antara Rp250 ribu hingga Rp300 ribu. Pangkon Perak, perhiasan, keris, tombak, dan senjata khas Kalimantan, yakni Mandau. Tepat di belakang bangunan museum, sebelah timur, terdapat bangunan khusus untuk makam para raja Kesultanan Kutai. Beberapa di antaranya, makam Sultan Muslihuddin, Sultan Salehuddin, Sultan Sulaiman dan Sultan Parikesit. Di sini menjadi tempat terakhir penelusuran jejak sejarah peradaban Kesultanan Kutai. Jadi, jika Anda sedang berkunjung ke Tenggarong, jangan lupa singgah ke Museum Mulawarman untuk menambah pengetahuan tentang sejarah bangsa ini. TC

Januari 2011

41


cenderamata

Foto: archive.kaskus.us

Menyulap Logam Tembaga Oleh: Ratih Kusumawanti/ratih@eljohn.co.id

Foto: archive.kaskus.us

Selain berfungsi sebagai pengantar listrik dan panas terbaik, logam tembaga pun dijadikan sebagai produk kerajinan tangan yang cantik dan unik.

42

Travel Club

T

embaga atau mempunyai nama latin cuprum (Cu) ini, sering dimanfaatkan sebagai bahan baku komponen listrik, peralatan rumahtangga, hingga kendaraan bermotor. Terkadang, tembaga juga ditemukan secara alami, yakni dalam mineral cuprite, malachite, azurite, chalcopyrite, dan bornite. Sementara, biji tembaga banyak ditemukan di Amerika Serikat, Chile, Zambia, Zaire, Peru, dan Kanada. Bagaimana dengan di Indonesia? Tentunya, Indonesia menjadi salah satu negara penghasil tembaga terbesar.

Meski demikian, masih ada sebagian tangan-tangan terampil serta kreatif, tidak mengekspor hasil bumi tersebut ke luar negeri, melainkan justru menyulapnya menjadi bendabenda bernilai seni tinggi. Nah, jika ingin mencari karya seni dengan bahan baku tembaga, tidak perlu jauh-jauh keliling dunia untuk mendapatkannya. Cukup di Indonesia, kita akan memperoleh produk kerajinan tembaga yang diinginkan. Pilihan daerah pun jatuh di Kotagede, Yogyakarta. Walaupun Kotagede lebih dikenal sebagai kawasan perajin perak, tetapi masih ada dusun yang memproduksi kriya tembaga, sebut saja dusun Celenan, Sayanga, Jagalan,


guci, lampu duduk, lampu gantung, kaligrafi, hiasan dinding dan masih banyak lagi. Bahkan, konsumen boleh memesan secara khusus seperti apa barang yang hendak dibeli. Dari sudut kualitas, kerajinan ini dibuat berdasarkan kualitas ekspor. Dengan hasil memuaskan, kerajinan tembaga Tumang terkenal hingga ke mancanegara. Pemesanan pun berdatangan dari Jepang, Filipina, Amerika Serikat, Australia, Belanda dan Inggris. Soal harga menjadi agak mahal, sebut saja vas bunga, dibandrol dari harga Rp 250 ribu hingga Rp 1 juta. Lalu, ukiran kaligrafi ditawarkan mulai dari Rp 200 ribu sampai Rp 1 juta. Kemudian, handicraft logam lampu dinding dipatok harga Rp 350 ribu hingga Rp 900 ribu per unit. Untuk bak mandi, harga yang diberikan berkisar antara Rp 3,7 juta sampai Rp 7 juta. Meskipun pengrajin terkendala dalam urusan bahan dasar dengan harga melonjak, namun tetap mempertahankan kerajinan tembaga yang sudah ada turun-temurun di lingkungan mereka. Layaknya logam yang mengeras, sekeras semangat para perajin tembaga untuk terus berkarya, membuat tembaga tetap menjadi indah. TC

Foto: archive.kaskus.us

Citran, dan Bodon. Dalam hal memproses tembaga menjadi bentuk kerajinan, para pengrajin tembaga di dusun-dusun tersebut masih menggunakan peralatan tradisional. Karena itulah, hasil akhir pembuatan kriya tembaga terlihat sangat detil dan menawan. Sementara, untuk jumlah produksi, pengrajin rata-rata menghasilkan sepuluh buah per hari. Lalu, benda apa saja yang mereka produksi? Diantaranya, berbagai jenis wadah perlengkapan alat kecantikan, cenderamata, serta badge keraton. Boyolali, Jawa Tengah menjadi penjelajahan cenderamata tembaga berikutnya. Tepat di desa Tumang, kawasan ini pun ditetapkan menjadi Desa Wisata Kerajinan Tembaga Kuningan karena kebanyakan masyarakat di sana bekerja sebagai pengrajin tembaga. Hal itu menyebabkan menjamurnya home industry di desa tersebut. Maka wajar bila hasil produksinya lebih dikenal dengan nama kerajinan tembaga Tumang. Jauh sebelum berkembang seperti saat ini, dahulu, para pengrajin hanya memproduksi peralatan rumahtangga dari tembaga. Baru di era 1980-an, perajin-perajin mulai tertarik melakukan perubahan dengan mulai mengembangkan kerajinan, terfokus pada seni ukir tembaga. Alhasil, semakin beragam bentuk yang ditawarkan. Misal, macammacam perlengkapan dan akesoris untuk mempercantik rumah, seperti pot bunga,

Januari 2011

43


peristiwa

Foto-foto: Ratih Kusumawanti

SIKIB Expo 2010 Bersama Menuju Indonesia Sejahtera

B

erlandaskan keinginan untuk saling berbagi dan berekspresi dalam mengenalkan produk asli Indonesia yang mengacu pada sumber daya alam dan kearifan lokal, maka Solidaritas Istri Kabinet Indonesia Bersatu (SIKIB)

menggelar acara SIKIB Expo 2010. Kegiatan tersebut berlangsung mulai 2 hingga 5 Desember 2010, di Gedung SMESCO UKM, Jakarta. Ibu Negara Ani Yudhoyono pun berkesempatan membuka acara tersebut. Dalam pidatonya, Ibu Negara mengatakan, masing-masing daerah mempunyai keunggulan yang berbeda dari daerah lain, karena itulah melalui SIKIB diharapkan setiap orang bisa mencontoh model pemberdayaan masyarakat melalui pendidikan, kesehatan, ketrampilan, serta kepedulian terhadap sesama guna memajukan tingkat

kesejahteraan bangsa. Pameran ini menampilkan produk unggulan dari berbagai daerah di Tanah Air. Ada juga talkshow, hiburan, perlombaan dan aksi peduli bencana. Turut hadir Herawati Boediono, Menteri Koperasi dan UKM Syarif Hasan, Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Jero Wacik, Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Linda Amalia Sari, serta para anggota SIKIB lainnya. Dan, Putri Pariwisata Indonesia 2010 Cynthia Sandra Tidajoh bersama Putri Pariwisata Indonesia lainnya pun turut menyemarakkan SIKIB Expo 2010 ini. TC RTH

Indonesia Tourism Award

A

nugrah bagi industri pariwisata dan industri pendukungnya kembali diselenggarakan. Acara yang berlansung di grand studio Metro TV ini merupakan hasil kerjasama Kementrian Budaya dan Pariwisata bersama Majalah Swa, dan Metro TV. Apresiasi ini dimaksudkan untuk mendorong para kepala daerah baik di tingkat kabupaten/kota dan propinsi, juga para pelaku industri pariwisata agar terus bebenah diri serta meningkatkan kreativitas dalam memberikan

44

Travel Club

pelayanan terbaik kepada para wisatawan lokal maupun mancanegara. Penganugrahan didasarkan melalui survei yang dilakukan di 25 kota/kabupaten yang dipilih berdasarkan besarnya anggaran pariwisata yang dialokasikan dalam APBD dan melalui Forum Discussion Group tim redaksi majalah SWA. Adapun kategori penghargaan ini dipilih adalah daerah dan pelaku industri pariwisata yang Terbaik dan Terfavorit. Survei dilakukan mulai 16 Agustus sampai 14 Oktober 2010. Kegiatan ini melibatkan 1.169 responden yang terdiri

Foto: Erwin Gumilar

Apresiasi Bagi Pelaku Pariwisata

dari 1.470 wisatawan nusantara dan 149 wisatawan mancanegara dengan rata-rata responden berjumlah 60 hingga 90 di tiap kota. Metodologi survei mengombinasikan dua model analitis, yaitu analisis kepuasan dan net promoter score (NPS) untuk penentuan peringkat kota/kabupaten yang paling memuaskan dan direkomendasikan. TC EG


Januari 2011

45


Pemilihan Duta Wisata Indonesia 2011

K

elima kalinya Asosiasi Duta Wisata Indonesia (ADWINDO) menyelenggarakan Pemilihan Duta Wisata Indonesia (PDWI). Tahun ini pemilihan tingkat Nasional tersebut diselenggarakan di Kendari, Sulawesi Tenggara, pada 1 hingga 6 Desember 2010. Para peserta pemilihan merupakan wakilwakil dari propinsi di seluruh Indonesia. Acara ini merupakan salah satu bentuk dari pelestarian

Melalui Sapta Pesona Wisata. “Diharapkan pemenang pemilihan ini dapat menjadi seorang Public Relation untuk pariwisata di Indonesia,� ujar Ade Vranajaya SE, ketua panitia. Selama karantina, para finalis menjalankan berbagai aktifitas mulai dari pembekalan yang dilakukan oleh para pakar

budaya Indonesia sekaligus untuk menjadikan Indonesia sebagai salah satu destinasi pariwisata utama dunia. Tema yang diusung adalah Duta Wisata Sebagai Penggerak Masyarakat Sadar Wisata

pariwisata hingga mengunjungi berbagai obyek wisata setempat, selain itu para peserta PDWI juga melakukan aksi sosial, dan latihan koreografi untuk malam

Pemenang Duta Wisata Indonesia 2010 adalah : - Duta Wisata Indonesia 2010 :Putra Putri Pariwisata Kalimantan Tengah - Wakil I Duta Wisata Indonesia 2010 : Mas Mbak Jawa Tengah - Wakil II Duta Wisata Indonesia 2010 : Bujang Dara Riau - Special Awards Intelegensia 2010 : Bujang Dayang Bangka Belitung - Duta Wisata Indonesia 2010 Persahabatan : Kang Nong Banten - Duta Wisata Indonesia 2010 Perdamaian : Agam Inong Aceh - Duta Wisata Indonesia 2010Kepulauan : Jujaro Mungare Maluku Utara - Duta Wisata Indonesia 2010 Best Presentation : Jaka Dara Sumatera Utara - Duta Wisata Indonesia 2010 Berpenampilan Terbaik : Bujang Gadis Sumatera Selatan - Duta Wisata Indonesia 2010 Lingkungan Hidup : Putra Putri Pariwisata Sulawesi Tengah - Duta Wisata Indonesia 2010 Special Juri Prize : Raka Raki Jawa Timur - Duta Wisata Indonesia 2010 Favorit : Putra Putri Pariwisata Papua Barat

46

Travel Club

Foto-foto: Noeke Anggarwulan

Kalimantan Tengah Jadi Pemenang

grand final. Malam puncak yang digelar di Open Stage Rumah Jabatan Gubernur Sulawesi Tenggara, dihadiri Ketua Umum Yayasan Duta Wisata Indonesia DR. Shri I Gusti Ngurah Arya Wedakarna MWS, SE (MTRU), M.Si juga para pejabat dari Dinas Pariwisata Sulawesi Tenggara, dan official dari berbagai propinsi yang menjadi finalis PDWI 2010. Setelah menunjukkan performanya masing-masing, tepilihlah Putra Putri Kalimantan Tengah, Imelda M.D.T dan Geraldo Gelian sebagai Duta Wisata Indonesia 2010 . TC NK


Januari 2011

47


peristiwa

122 Tahun Sawahlunto

Mengundang Wisatawan dengan Aneka Budaya dan Festival Beragam budaya, cerita sejarah, pagelaran, dan kemeriahan menyambut 122 tahun Kota Sawahlunto, Sumatera Barat.

S

eluruh masyarakat dan tamu undangan dari berbagai daerah serta negara berbaur menjadi satu di Lapangan Segitiga. Makan Bajamba yang merupakan akar budaya Minangkabau menjadi puncak acara ulang tahun Sawahlunto yang jatuh pada 1 Desember 2010 lalu. Makan bajamba adalah prosesi makan secara bersama yang diawali dengan seremonial kecil oleh Pemuka Adat (Datuk). Prosesi makan bersama ini bertujuan memunculkan rasa kebersamaan tanpa memandang status masyarakat, prosesi Makan Bajamba ini sendiri telah menjadi agenda tahunan Sawahlunto. “Makan Bajamba merupakan sebuah ritual yang sangat

48

Travel Club

Foto : Dokumen Abi Maulana (Dispar Sawahlunto)

cocok, dan telah menjadi agenda tahunan di Sawahlunto dalam rangka hari jadi kota. Ini juga merupakan insiatif kami untuk mewujudkan kota wisata tambang yang berbudaya,” kata Amran Nur, Walikota Sawahlunto. Tidak hanya Makan Bajamba, menyambut hari jadi “Kota Arang” yang bersejarah ini digelar pula festival musik etnik bertaraf Internasional dengan tajuk SIMFes (Sawahlunto Internasional Musik Festival). Sejumlah peserta dari berbagai negara turut ambil bagian memeriahkan ulang tahun kota penuh sejarah ini. Diantaranya, Jerman, Afrika, Mongolia, Malaysia, Singapura, dan beberapa kelompok musik nasional dan lokal yang tentunya terkait dengan tema SIMFes, seperti Keroncong Toegoe Jakarta, Togat Nusa

Mentawai, Minangapentagong Jazzetnik, Talago Buni, dan komunitas musik lainnya. “Semula kami akan menghadirkan kelompok musik dari lima Benua. Karena ini yang pertama, kami hanya bisa datangkan tiga benua, yakni Asia, Afrika, dan Eropa,” ujar Hiltrud Cordes, kurator acara berkebangsaan Jerman. Selain musiknya yang unik, SIMFes menjadi sangat berbeda dan berkelas karena berlangsung di Museum Gudang Ransum yang menyimpan banyak cerita sejarah dalam perjalanan Sawahlunto sebagai kota tambang. Keunikan acara ini tentu mengandung makna yang sangat mendalam bagi seluruh warga kota dan tamu undangan yang hadir. Kemeriahan tidak berhenti sampai disitu. Diskusi dan lomba fotografi untuk menghasilkan dokumentasi yang maksimal turut di gelar. Tidak ketinggalan juga seminar dan diskusi arsitektur bersejarah demi menjaga keaslian dan keutuhan Sawahlunto sebagai kota peninggalan Belanda. Tak heran bila “Belanda Kecil” disematkan sebagai julukan atau istilah lain kota ini, sehingga diharapkan aroma sejarah yang dikemas dengan even budaya itu dapat mengundang wisatawan untuk datang. TC MD


Januari 2011

49


peristiwa

Wonderful Indonesia di Malam Apresiasi VIY 2010

S

ebagai ajang evaluasi dan apresiasi Visit Indonesia Year 2010 pada 27 Desember lalu, Kemenbudpar mengadakan Malam Apresiasi Visit Indonesia Year 2010 yang dilaksanakan di Hotel Sahid, Jakarta. Pada malam Apresiasi kali ini, Kemebudpar memberikan penghargaan

kepada 10 pelaku pariwisata dan dua tokoh masyarakat yang telah memberikan kontribusi yang sangat berarti bagi sektor pariwisata Indonesia. Para pelaku pariwisata tersebut diantaranya Kota Surakarta dan Kabupaten Wakatobi untuk destinasi, Saung Angklung Udjo di bidang atraksi budaya, AirAsia dan Garuda untuk kategori maskapai, 3 Gili di Lombok Barat menerima penghargaan atraksi wisata, untuk Mart diraih oleh Jabar Travel Exchange, Panorama Convex pada kategori MICE. Dalam kategori Hotel Chain terpilih Hotel Santika, dan kategori komunitas diraih oleh Perhimpunan Tionghoa Indonesia. Tokoh masyarakat yang mendapat apresiasi adalah Andrea Hirata, penulis buku Laskar Pelangi dan Ketut Liyer, salah satu pelakon di film Eat, Pray, Love.

Pada malam Apresiasi VIY 2010 ini juga ditandatangani kerjasama antara Kembudpar dengan media massa untuk mendukung dibidang publikasi dan promosi. Majalah Travel Club salah satunya. Pada kesempatan ini Menbudpar juga mengenalkan branding baru pariwisata Indonesia untuk 2011 yaitu ”Wonderful Indonesia” menggantikan ”Visit Indonesia Year”, sebagai tema pariwisata 2011. Dipilih pula tiga isu utama untuk mendampingi ”Wonderful Indonesia” , yaitu ”Eco, Culture, and MICE”. TC EG

2010: Kemenbudpar Lampaui Target

B

alairung Sapta Pesona, 30 Desember 2010, menjadi tempat dipaparkannya capaian-capaian Kemenbudpar selama 2010. Salah satunya adalah masuknya angklung dalam daftar representatif budaya takbenda warisan manusia oleh UNESCO. Sementara di bidang sejarah dan purbakala, tahun 2010 ditetapkan sebagai Tahun Kunjung Museum yang merupakan langkah awal melakukan revitalisasi museum hingga 2014. “Capaian wisman tahun ini melampaui target pesimistis 6,75 juta, dengan pertumbuhan sekitar 8,5 persen. Target optimisnya 7 juta juga terlampaui,” kata Jero Wacik. Capaian ini diikuti dengan aliran devisa yang masuk ke Indonesia sebesar US$ 7,6 miliar dengan perhitungan rata-rata pengeluaran 1.085.70 dolar per kunjungan dan lama wisman rata-rata 8,04 hari. Selain wisman, perjalanan wisatawan nusantara juga mengalami peningkatan sebesar 3,05 persen, yakni 234 juta kunjungan. Menandakan bahwa masyarakat Indonesia mengalami peningkatan ekonomi dan pendapatan. Salah satu sumbangsih keberhasilan pembangunan di bidang kebudayaan dan pariwisata yang mengacu pada empat pilar strategis, yakni pro-pertumbuhan ekonomi, pro-penciptaan lapangan kerja, propengentasan kemiskinan, dan pro-lingkungan hidup. TC MD

50

Travel Club


ini, Pemprov Maluku Utara dan Pemkab Pulau Morotai telah siap. Namun, kami juga membutuhkan dukungan semua pihak untuk membangun infrastruktur demi kelancaran acara tersebut,� kata Bupati Kabupaten Pulau Morotai, Sukemi Sahab.

Foto: murdiyatno

Jelang Sail Morotai 2012

Foto: matanews.com

P

ernah mendengar Pulau Morotai? Di pulau ini wisatawan bisa melakukan berbagai macam aktivitas wisata bahari, seperti surfing, snorkeling, diving, sailing atau sekadar berjalan kaki menyusuri pantai berpasir putih. Bahkan, pengunjung pun bisa mengetahui sejarah masa Perang Dunia ke-2, ketika Amerika Serikat menyusun kekuatan militernya di pulau kecil ini. Karenanya Pemerintah Kabupaten Pulau Morotai merancang sebuah event besar berskala internasional, yakni Sail Morotai 2012, bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Maluku Utara dan pemerintah pusat. “Untuk ajang internasional

Diakui pemerintah daerah setempat, perhelatan akbar ini memerlukan dana besar, sekitar Rp 338 miliar untuk mendukung sarana dan prasarana, diantaranya pembangunan serta perbaikan jalan, jembatan, pelabuhan, bandara, hotel, listrik, dan fasilitas umum lainnya. Sail Morotai 2012 direncanakan akan menggelar yacht rally, inspection president, carnaval, upacara HUT RI, serta acara budaya dan pariwisata. TC RTH

Januari 2011

51


peristiwa

Wisdom 2010

Local Wisdom Inspiring for Global Solution

S

etelah tertunda pelaksanannya akibat meletusnya Gunung Merapi, akhirnya gelaran seminar Wisdom 2010 “Local Wisdom Inspairing for Global Solution� terlaksana dengan sempurna dan berlangsung selama empat hari 5-8 Desember. Seminar bersekala Internasional ini diikuti peserta dari 35 negara dan 18 universitas di seluruh Indonesia. Selain Universitas Gadjah Mada, sejumlah lokasi sejarah dan budaya di Yogyakarta juga dimanfaatkan sebagai tempat seminar. Ada enam tema besar diangkat dalam kegiatan kali ini yaitu Managing Mulicuturalism: Complexities and Contradiction, Education in Global World: Continuity and Change, Managing Enviropment: Learning From The Past, Reaching for The Future, Technology and Socio Cultural Change, Heritage Tourism and Creative Economy, dan yang terakhir Local Knowledge and Global Health. Wisdom 2010 menghasilkan rekomendasi dalam bentuk Deklarasi untuk World Culture Forum 2012 yang akan diselenggaran di Bali. Isi deklarasi tersebut antara lain menyebutkan, Indonesia bertugas membentuk forum kebudayaan antar bangsa, dengan keragaman budaya sebagai komponen penting yang

52

Travel Club

harus dirangkul. Selain itu ,disebutkan pula bahwa perlunya memprioritaskan penyelamatan kebudayaan yang terancam punah, pentingnya peran serta masyarakat dalam perlindungan dan revitalisasi budaya, serta pengembangan kebudayaan yang harus mendapat peran sederajat dalam manajemen dan perencanaan tingkat nasional dan internasional. Gelaran Wisdom 2010 juga secara khusus memberikan penghargaan bagi karya penelitian dan kerja Dr. Ann Dunham Soetoro (Ibunda Barack Obama) dan Prof. Dr. Mubyarto. Kedua tokoh ini dipandang memiliki jasa besar bagi bidang perekonomian kerakyatan di Indonesia. Even seminar ini tidak hanya memberikan sumbangan pemikiran

bagi bidang kebudayaan dan ilmu pengetahuan, tetapi juga untuk membangkitkan sektor pariwisata Yogyakarta setelah terpuruk akibat bencana letusan Gunung Merapi. Penyelenggaraan ini juga memberikan image positif bagi kondisi kota budaya yang kini terbukti sudah kembali siap untuk di kunjungi. Beragam kekayaan budaya dan nilai-nilai lokal masyarakat Indonesia dalam bidang seni ikut diperkenalkan kepada peserta selama berlangsungnya seminar ini. Even yang ditutup langsung oleh Menbudpar Jero Wacik ini juga menjadi ajang mengenalkan kekayaan kuliner tradisional bangsa Indonesia. TC EG


Januari 2011

53


Foto: Dok. Pribadi

rona

Mario ‘Kahitna’

Indonesia Memang Indah

S

udah lama Mario menyukai fashion design dan memimpikan ingin punya butik sendiri. Namun, karena kesibukan manggung bersama band Kahitna membuat ia sejenak menyingkirkan mimpinya itu. Adakah yang menjadi inspirasi dia dalam mendesain pakaian? Pria bernama lengkap Mario Ginanjar ini, mengatakan, tidak perlu jauhjauh ke luar negeri karena di Indonesia terdapat banyak

54

Travel Club

keunikan. Pria kelahiran 11 Maret itu menambahkan, “Bila kita berjalan di setiap daerah dari Sabang sampai Merauke, beberapa kilometer saja akan melihat pakaian tradisional berbeda. Inilah kekuatan bangsa Indonesia,” kata pencinta traveling ini. Selain mengagumi pakaian tradisional khas Indonesia, penyanyi yang sedang menyiapkan album solo ini, pun memiliki hobi mengunjungi pantai-pantai di Indonesia, antara lain ke

Kupang, Kepulauan Derawan di Kalimantan Timur dan lainnya. Ada pantai favorit Mario, terletak di Pulau Rote, NTT. “Bayangkan, kita bisa lihat dasar laut saking jernihnya air dan itu baru di pelabuhan saja. Dibanding dengan pantai-pantai di dunia, pantai yang dimiliki Indonesia jauh lebih indah,” kata penyanyi yang sudah hampir sepuluh tahun bergabung dalam band Kahitna. Sudah tidak diragukan lagi, Indonesia memang indah. TC RTH


“B

Marcella Zalianty

Foto: harian sumutpos

ila Hollywood punya Jurassic Park, kita punya Pulau Komodo yang menjadi kekuatan pariwisata Indonesia,� kata Marcella Zalianty. Artis peraih penghargaan Pemeran Utama Wanita Terbaik di Festival Film Indonesia, tahun 2005 silam, menambahkan, sudah sepatutnya Pulau Komodo dilestarikan, tidak hanya alamnya saja, melainkan satwa didalamnya, apalagi kalau bukan komodo. Hal itu pun membawa wanita kelahiran Jakarta, 7 Maret 1980 ini, turut aktif mempromosikan Pulau Komodo yang masuk sebagai finalis dari tujuh keajaiban dunia untuk kategori alam, kepada banyak orang. Tidak sebatas berbicara didepan umum saja, pemeran utama di film Brownies ini ikut terlibat di belakang layar dalam proses pembuatan film yang mengangkat keindahan pulau tersebut. “Selama saya bisa mengin put mengenai alam Indonesia melalui film, tentunya saya senang sekali,� kata pasangan pembalap nasional, Ananda Mikola. Penasaran, seperti apa film yang dimaksud artis cantik ini? TC RTH

Promosi Pulau Komodo

Januari 2011

55


komunitas

BMC

Semarak Pencinta Bis Teks : Erwin Gumilar/erwin@eljohn.co.id

Begitu cintanya dengan bis, orang-orang tergabung di BisMania Community rela tidur dalam bis.

D

esain bentuk dan teknologi yang mendukungnya telah membuat sebagian orang jatuh hati terhadap jenis mobil ini. Di Indonesia mereka bertemu dalam sebuah komunitas bernama BisMania Community (BMC). BMC merupakan sebuah komunitas penggemar bis di Indonesia. Komunitas ini tidak hanya menjadikan bis sebagai alat transportasi

56

Travel Club

tetapi sebagai sarana aneka kreasi dan hobi. Semua hal yang berhubungan dengan bis diakomodasi dalam komunitas ini mulai Bis Antar kota, Bis Kota, Bis Pariwisata, Minibis hingga teknologi dunia per-bis-an termasuk juga segala hal yang menyangkut dunia per-bis-an. Komunitas yang bermarkas pusat di wilayah Bekasi ini berawal dari tulisan di sebuah blog milik Anjar Priandoyo dengan alamat www. anjarpriandoyo.wordpress. com. Dalam situs jejaring sosial tersebut Anjar bercerita tentang komplen dalam perjalanannya menggunakan bis. Thread ini kemudian mengundang banyak


pengunjung dan berkembang menjadi sebuah diskusi mulai dari kualitas karoseri bis, pelayanan suatu perusahaan otobis hingga ke urusan bedah mesin. Melihat peminat diskusi terus bertambah, kemudian memunculkan ide untuk membentuk sebuah wadah tersendiri yang bisa mengakomodir kecintaan orang-orang terhadap kendaraan berjenis bis. “Dari beberapa kali pertemuan akhirnya pada tanggal 3 April 2007 terbentuklah komunitas bis dengan mailing list bernama bismania@yahoogroups.com sebagai sarana bertukar informasi, dan resmi berdirinya Bismania Community, “ kata Ilham, menuturkan. Terbentuknya komunitas ini seolah sebuah kabar gembira bagi para pecinta bis. tak heran jika komunitas ini kemudian berkembang cukup pesat, hingga saat ini anggotanya sudah mencapai 2000 orang yang tersebar di berbagai kota di Indonesia dengan mayoritas berada di Pulau Jawa dan Sumatera, seperti Padang, Solo, Semarang, Banyumas, Yogyakarta, Surabaya, hingga ke negeri jiran, Malaysia. “Yang paling utama bergabung ke dalam BMC bagi saya adalah menambah teman sesama pecinta Bis, selain itu pastinya kita bisa bertukar informasi,” ujar Cahyo, yang sudah bergabung di BMC sejak 2007. Rasa cinta terhadap bis membuat

ayah satu orang putri ini lebih senang menggunakan bis. Kisah yang sama diungkapkan Andra Yudha yang menyukai bis sedari kanakkanak. Hadirnya BMC sebagai wadah para penyuka bis menjadi kabar gembira bagi pria yang tinggal di kawasan Taman Mini ini. “Sebelum tahu dan bergabung bersama BMC saya sebagai pencinta bis kok merasa tak punya teman. Saya coba cari informasi orang yang memiliki kecintaan terhadap bis. Akhirnya saya temukan BMC, meski awalnya tidak terlalu aktif tapi saya senang,” kata anggota yang bergabung di akhir 2008 ini Bergabung di BMC juga membuat Andra bisa menambah wawasan sekaligus membawanya lebih dekat dengan segala hal tentang bis “Saya jadi lebih tahu selukbeluk bis termasuk mengetahui proses perakitan, Jika tidak ada komunitas yang mewadahi, kecil sekali kemungkinan saya bisa datang dan menyaksikan langsung,” ujar Andra. Anggota BMC rutin berkumpul di terminal. Kopdar, (kopi darat) begitulah kegiatan mingguan ini mereka sebut. Kopdar biasanya diisi dengan berbagai diskusi tentang bis, berburu foto bis keluaran terbaru hingga berkomunikasi dengan para pengguna bis tentang pelayanan dan fasilitasnya. “Kopdar merupakan kegiatan wajib BMC di semua korwil,” kata Ilham, menjelaskan. Ilham menuturkan pula, BMC tidak hanya sebagai wadah para pecinta bis, komunitas ini juga menjadi partner bagi perusahaan produsen kendaraan jenis ini. BMC sering

dimintai saran tentang teknologi dan fasilitas terbaru. Perusahaan Otobis (PO) juga sering menggandeng komunitas ini untuk sharing tentang pelayanan terhadap pelangguna bis. Wisata bersama juga menjadi kegiatan rutin komunitas ini saking cintanya orang-orang di BMC terhadap bis setiap kali melakukan perjalanan wisata, mereka tidak pernah mau menginap dihotel atau pemondokkan mereka lebih memilih tetap bermalam di dalam bis. “Untuk tur wisata biasanya setidaknya kami adakan satu kali dalam sebualan. Banyak orang yang menganggap kita unik bahkan ada pula yang bilang aneh karena kami begitu mencintai bis,” kata Ilham, sambil tersenyum. TC

Januari 2011

57


beranda Kemeriahan FFI 2010

58

CB2U 500-143

Demi menjaga unsur higienis dengan level total koloni mikroorganisme yang rendah, Nestle Pure Life, sebagai produsen Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) tetap berkomitmen dalam hal uji kualitas menggunakan laboratorium yang terakreditasi oleh Komite Akreditasi Nasional (KAN), sesuai dengan aturan AMDK dan Standar Nasional Indonesia (SNI). Hal tersebut disampaikan Technical Advisor Nestle Pure Life Indonesia, Martin, dalam jumpa wartawan, beberapa waktu lalu, di Jakarta. “Nestle Pure Life mengedepankan kepentingan konsumen dengan menghadirkan AMDK yang terjaga higienisnya, sehingga selalu terasa lebih segar saat diminum,” kata Martin. TC RTH

Foto: Dok. Munchies

Foto: Dok. Nestle

Nestle Pure Life Hygienis dan Segar

Travel Club

Bagi Anda yang tak punya banyak waktu untuk keluar makan siang atau makan malam, restoran Chatterbox yang menyajikan masakan Asia meluncurkan layanan Chatterbox delivery yang dikenal sebagai ”Chatterbox2U” atau ”CB2U”. Layanan pesan antar (delivery service) ini untuk memudahkan konsumen yang berada di perumahan atau perkantoran. Chatterbox2U dalam waktu singkat dapat mengantarkan pesanan para konsumennya di berbagai daerah di seluruh Jakarta. Dengan menghubungi nomor telepon 500 143 konsumen dapat langsung memesan menu yang diinginkan mulai dari makanan pembuka sampai penutup. Pick up point Chatterbox2U hadir di Grand Indonesia, Plaza Senayan, Kebon Jeruk, Lapiazza, Setiabudi, dan Cilandak Twonsquare. TC HS

Tempat Hang Out Baru dari Munchies

Munchies yang artinya camilan, telah dipilih menjadi salah satu nama Restoran & Bar yang berada di Ground Floor, Gandaria City Mainstreet. Pesermian yang dilakukan pada 1 Desember 2010, menjadi soft opening tempat Hang Out yang dikelola oleh tiga wirausahawan muda ini. Dengan desain interior komtemporer dan menu yang unik dan lezat seperti Hometown glory, Seduccion exoticas, dan Passion fruit & Strawberry splash, Munchies Resto & Bar menjadi pilihan yang menyenangkan bagi pengunjungnya. TC NK

Foto: Dok. Chatterbox

Foto: Ratih Kusumawanti

Sambil menahan haru, Reza Rahadian memegang erat Piala Citra ditangannya. Dia tidak bisa menyembunyikan luapan bahagia selepas pembaca nominasi meneriakan namanya yang keluar sebagai Pemeran Utama Pria Terbaik di ajang Festival Film Indonesia (FFI) 2010. Tentu saja, Reza tidak sendirian dalam menerima penghargaan di acara paling bergengsi tersebut. Sejumlah pemain serta pendukung dari berbagai judul film tampak hadir memeriahkan pesta industri perfilman Indonesia, disiarkan langsung oleh RCTI dari Central Park, Jakarta, (6/12). Pemilihan kali ini diikuti 54 film cerita panjang, 67 film cerita pendek dan 60 film dokumenter. Tahun ini penghargaan khusus Lifetime Achievement Award diberikan kepada (Alm) Tuti Indra Malaon atas pengabdian dan sumbangsihnya untuk perkembangan film Indonesia semasa hidupnya. Kehadiran FFI dalam industri perfilman Indonesia dari tahun ke tahun selalu menjadi wadah bagi para sineas Indonesia untuk terus menghasilkan karya terbaiknya. TC RTH


Foto: Noeke Anggarwulan

beranda Kemitraan DHL dan PT Modern Internasional Tbk.

Demi meningkatkan pasar ritel di Indonesia, DHL Express pada 13 Desember lalu menandatangani kerjasamanya dengan PT Modern Internasional Tbk dengan membuka gerai DHL SERVICEPOINT. Gerai yang terletak di Jalan Terogong Raya, Cilandak, Jakarta Selatan ini tepat bersebelahan dengan gerai 7-Eleven Seperti diketahui, PT Modern Putra Indonesia memang merupakan perusahaan induk yang menjalankan gerai 7-Eleven. TC NK

Orange Day GSK Tanam Pohon Bakau

Sebagai bentuk kepedulian terhadap kelestarian lingkungan, sekitar 150 Karyawan Glaxo Smith Kline (GSK) melakukan aksi menanam pohon bakau di kawasan konservasi Taman Wisata Alam Angke Kapuk pada 16 Desember 2010 lalu. Kegiatan belabel Orange Day ini, merupakan bentuk kegiatan dan kepedulian kepada masyarakat dan lingkungan yang setiap tahun dilakukan karyawan perusahan farmasi ini. Dan, kali ini Orange Day mengusung tema ” Raih Hari, Selamatkan Bumi,”. Kegiatan untuk meningkatkan kesadaran dan kepedulian terhadap keseimbangan lingkungan ini diyakini sebagai pangkal hidup sehat, yang juga merupakan bagian dari komitmen GSK dalam membentuk masyarakat yang ”do more, feel better, dan live longer”. TC EG

“Dream Obama” Rekor Dunia Film Produksi Tercepat

Damien Dematra Production bekerjasama denga Ron Mullers dan PT. Eatertainment Indonesia, 15 hingga 24 Maret 2011 akan memproduksi film layar lebar tercepat versi Guinness World Records. Film yang pengambilan gambarnya disekitar Menteng dan SD Asisi ini, diharapkan dapat mengangkat figure Presiden Barack Obama sebagai pemberi inspirasi bagi anakanak muda bahwa memiliki mimpi itu penting. Dan segala sesuatu tidak ada yang tidak mungkin. Yang menggembirakan, sebagian dari hasil film ini akan disumbangkan untuk Komodo Dragon Foundation. TC NK

Foto: Noeke Anggarwulan

Penghargaan Rolling Stone untuk 50 Penyanyi Indonesia

Seperti tahun-tahun sebelumnya, Rolling Stone Indonesia selalu memberikan penghargaan kepada para insan musik Indonesia. Dan tahun ini giliran penghargaan bagi 50 Greatest Indonesian Singers versi Rolling Stone Indonesia. Acara yang dibuka oleh Sandy Sandoro tersebut berlangsung di Rolling Stones Café, Jakarta Selatan. Para penerima penghargaan adalah beberapa penyanyi di era 80-an hingga 2000-an, diantaranya Benyamin S, Chrisye, Titiek Puspa, Nicky Astria, Ruth Sahanaya, Kris Dayanti, Trie Utami, Fadly ‘Padi’, Glen Fredly, dan Ariel ‘Peterpan’. TC NK

Januari 2011

59


teknologi

Semakin Bergaya di Tahun yang Baru Oleh : Noeke Anggarwulan / noeke@eljhon.co.id

Tahun yang baru tentunya membuat Anda menginginkan banyak perubahan, termasuk dalam hal penampilan. Travel Club menawarkan beberapa pilihan barang untuk membuat Anda semakin fashionable sekaligus canggih. Beberapa barang pilihan itu adalah ;

Electronic Spy Camera Shirt

Calvin Klein 3D Sunglasses

.com

blogspot

oodlook.

sg samknow

Novero Bluetooth Handsfree

mobilelizard.com

Jika Anda seorang penyuka musik tentu Bluetooth Handsfree menjadi kebutuhan yang sangat penting. Jika Anda seorang wanita penyuka perhiasan, sebuah kalung dengan bahan emas, perak, dan berlian tentu akan membuat Anda terpana. Dan, jika Anda merupakan wanita penyuka perhiasan dan musik, Novero Bluetooth Handsfree menjadi jawabannya. Novero Bluetooth Handsfree merupakan kalung perhiasan yang sangat cantik dan dapat digunakan pula sebagai Bluetooth Handsfree. TC

60

Travel Club

Heys BioCase 20” Biometric Carry-on

Para traveler tentu sangat menyukai koper ini. Pasalnya Heys BioCase 20” Biometric Carry-on dalah koper yang dilengkapi dengan dengan alat keamanan sidik jari. Sehingga koper ini hanya akan terbuka bila jari yang menempel merupakan salah satu dari sidik jari yang terdaftar di koper ini. Fingerprint reader yang terdapat pada koper ini dapat menyimpan delapan sidik jari yang bisa membuka koper. Dengan menggunakan baterai Lithium, Fingerprint reader dapat diisi ulang melalui kabel USB. TC

gogreen-peace.blogspot.com

zedomax.com

Bagi Anda yang menyukai kegiatan outdoor, barang yang satu ini tentu tidak akan ketinggalan. Dengan desain yang cantik sunglasses dari Calvin Klein ini akan sangat membantu penampilan Anda. Kacamata hitam ini wajib pula bagi Anda penyuka film dengan format 3D karena memiliki kelebihan lain. Kelebihan lain dari kacamata ini adalah teknologi M3D lens yang dapat memungkinkan Anda menonton film dengan format 3D. TC

Siapa yang menyangka t-shirt bergambar animasi seperti James Bond 007 ini didalamnya terdapat kamera. Kamera yang terletak pada gambar kamera ini dapat mengambil foto sebanyak 150 buah dengan resolusi 640 X 480. Pengambilan foto pun sangat mudah, dengan “trigger” yang tersambung dengan kabel dan dapat dimasukan ke kantung celana, obyek yang Anda tuju tidak akan menyadarinya. Cukup mearik bagi Anda yang bercita-cita menjadi seorang dektektif. TC


Jelajahi Dunia dengan Sentuhan

J

ika menilik isu belakangan ini mengenai teknologi apa yang paling sering dibahas oleh para pencinta gadget? Sebagian besar orang tentu akan menjawab teknologi layar sentuh. Memang setahun belakangan ini teknologi layar sentuh atau sering disebut touch screen semakin meramaikan persaingan pasar teknologi terutama telepon genggam dan notebook. Teknologi layar sentuh menjadi jawaban tersendiri atas meningkatnya kebutuhan konsumen akan perangkat gadget yang mampu mendukung produktivitas sekaligus sarana hiburan dengan kemampuan konektivitas untuk mendukung mobilitas bagi penggunanya. Axioo, salah satu vendor teknologi informasi dan komunikasi milik anak bangsa yang terbukti telah mampu bersaing dengan produsenprodusen asing siap untuk meramaikan pasar touch screen dengan merilis produk Mobile Internet Device (MID), Axioo

PICOpad. Axioo PICOpad merupakan sebuah tablet PC berplatform Android 2.2 (Froyo). Dengan ukuran layar yang pas ditangan, 7”, pengguna akan merasa bebas dan nyaman saat menjelajahi dunia lewat fiturfitur yang menarik dan kreatif. Disediakan pula Google Mobile Service, yang menjadikan pengguna memiliki Google Account sekaligus dapat mengunduh beragam aplikasi yang mencapai 100.000 aplikasi dari Android Market yang telah berkembang setahun secara gratis. Axioo PICOpad memiliki fitur yang beragam, seperti fitur

yang telah terintegrasi antara lain fitur Messaging (SMS, MMS. Email, Push email, IM, RSS), Fitur Productivity – “Document to Go” (Pengolah kata, Spreadsheet, PengolahPresentasi), e-Book reader, Google Market Service dengan ribuan aplikasi untuk produktivitas dan hiburan. Adapun fitur konektivitas yang didapat melalui jaringan seluler GSM, GPRS, EDGE, 3G, WiFi maupun Bluetooth. Dengan konektivitas yang beragam pengguna dapat dengan bebas beraktivitas sekaligus berinternet tanpa batas. Dengan kekayaan fitur yang tertanam, tidak salah jika Axioo PICOpad perangkat mobile yang memberikan fungsi “Fun computing and communication”. Jadi, segeralah miliki Axioo PICOpad dan Jelajahi Dunia dengan Sentuhan. ADV

Januari 2011

61


wisatakota

Foto: Erwin Gumilar

S

Jelajahi Kota Angin Mamiri Oleh : Erwin Gumilar / erwin@eljohn.co.id

Visit Makassar And Beyond 2011 telah di luncurkan oleh Menbudpar Jero Wacik. Dengan semua potensinya, Kota Makassar siap menjadi tujuan wisata unggulan dan menyambut wisatawan.

62

Travel Club

ejarah dan budaya telah membawa Kota Makassar menjadi bagian penting bagi kawasan Timur Indonesia, begitu juga dalam pariwisata. Selain menjadi pintu masuk sekaligus penghubung bagi kawasan Indonesia Timur, kota ini juga memiliki potensi wisata menakjubkan yang tak boleh dilewatkan. Salah satu ikon pariwisata Ibukota Provinsi Sulawesi Tenggara ini adalah Pantai Losari. Sejak direvitalisasi wajah kawasan Pantai Losari terlihat lebih rapih dan semakin nyaman dikunjungi. Luasnya anjungan pantai menjadikannya ruang publik yang selalu ramai oleh wisatawan. Apalagi bila senja menjelang, keindahan matahari yang pulang keperaduannya benar-benar dapat tersaji sempurna disini. Bagi penyuka wisata kuliner, kawasan pantai ini juga menjadi surga makanan. Puluhan kafe berjajar menyediakan berbagai makanan dan minuman khas kota Anging Mamiri ini. Ada pula restoran yang khusus menyediakan menu aneka makanan laut. Pendek kata, semua kelezatan bisa didapat di tempat ini. Berdekatan dengan Pantai Losari, terdapat benteng Ujung Pandang (Jum Pandang) peninggalan masa Kerajaan Gowa-Tallo. Sementara di kawasan Fort Rotterdam terdapat pula museum La Galigo. Museum ini memiliki koleksi benda-benda bersejarah seperti manuskrip, patung, keramik,


Wisata Bahari

S

pakaian tradisional, dari berbagai suku di Sulawesi Selatan. Benteng Ujung Pandang dibangun tahun 1545 oleh I Manrigau Daeng Bonto Karaeng Lakiung Tumapa’risi’ Kallonna atau Raja Gowa ke-9. Dan dimasa pemerintahan Raja Gowa ke-14, Sultan Alauddin, konstruksi benteng ini dipugar dan diganti dengan batu padas yang bersumber dari Pegunungan Karst. Keunikan benteng ini juga terlihat pada bentuknya yang menyerupai seekor penyu. Bentuk ini diartikan sebagai sebuah kejayaan di daratan maupun di lautan, seperti penyu yang dapat hidup di dua alam tersebut. Sehingga diharapkan Kerajaan Gowa dapat berjaya di darat maupun di laut. Saat Belanda berhasil merebut benteng ini, namanya kemudian diubah menjadi Fort Rotterdam. Semasa dikuasai tentara kolonial, benteng ini menjadi saksi bisu bagi pengasingan Pangeran Diponegoro yang harus mendekam selama 26 tahun di tempat ini. Benteng lain peninggalan kejayaan kerajaan Gowa adalah Benteng Somba Opu. Tembok benteng yang masih tersisa menyiratkan kokohnya benteng ini, bahkan seorang ilmuan asal Inggris, William Wallace, menyatakan, Somba Opu merupakan benteng terkuat yang pernah dibangun di nusantara. Bangunan yang tersisa adalah tiga bastion, yaitu Bastion Barat Daya, Bastion Tengah, dan Bastion Barat Laut atau biasa juga disebut Buluwara Agung.

Foto: Erwin Gumilar

Foto: mycoratcoretz.blogspot.com

elain keindahan Pantai Losari dan Pantai Akkarena, Kota Makassar masih menyimpan banyak pilihan tempat wisata bahari, sebanyak 12 pulau dengan potensi menakjubkan siap menyambut wisatawan. Pulau Kayangan adalah destinasi wisata bahari terdekat dari pusat kota. Pulau seluas 2 ha ini dapat dijangkau hanya dalam waktu lebih kurang 15 menit dari Dermaga Kayangan di Kota Makassar. Pulau tak berpenduduk ini sejak 1964 sudah menjadi lokasi wisata favorit. Beragam fasilitas wisata seperti tempat penginapan, restoran, gedung serba guna, ruang pertemuan, taman bermain anak, hingga kolam renang pun sudah terbangun lengkap di pulau yang dahulu bernama Marrouw ini. Selain Pulau Kayangan, lokasi wisata bahari terdekat lainnya adalah pulau Lae-Lae Kecil. Pulau ini merupakan tempat yang cocok untuk memancing. Namun wisatawan juga bisa berenang atau sekadar bersantai menikmati pemandangan dan hembusan angin pantai. Berdekatan dengan Pulau Lae-Lae Kecil terdapat Pulau LaeLae yang berhadapan langsung dengan pantai Losari, jaraknya sekitar 2 km. Pulau ini juga menjadi tempat yang nyaman bagi wisatawan untuk bercengkerama dan memancing. Selain itu, kehidupan penduduk pulau ini juga layak menjadi bagian yang dinikmati. Untuk mencapai ketiga kawasan tersebut terdapat transportasi reguler yaitu dengan menggunakan perahu bermesin dari kota Makasar. Selain itu masih ada beberapa pulau yang menawarkan keindahan alam pantai seperti Pulau Samalona, Pulau Barrang Caddi, Pulau Barrang Lompo, Pulau Kodingareng Keke, Pulau Kodingareng Lompo, Pulau Bonetambung, Pulau Lumu-Lumu, Pulau Langkai, dan Pulau Lanjukang. Meski belum semua pulau memiliiki akses transportasi untuk mencapainya, namun penyewaan perahu sudah tersedia dengan harga yang relatif terjangkau.

Januari 2011

63


wisatakota Hotel di Makassar Hotel Santika Jl. Sultan Hasanuddin No.40 (62-411) 332 233

Foto: Remko flickr.com

Clarion Hotel Jl. A.P. Pettarani No. 3 Makassar Telp. +62 411 833888, Fax +62 411 833777

Pilihan lain yang bisa dilakukan untuk berwisata di kota ini adalah dengan mengunjungi pusat rekreasi keluarga di Pantai Akkarena yang berada di pesisir pantai Tanjung Bunga, luas pengembangan kawasan ini mencapai 10 ha. Disini wisatawan dapat menikmati suasana pantai yang indah dan nyaman, selaian itu beberapa aktifitas olahraga air juga bisa dinikmati.

Kawasan rekreasi Pantai Akkarena beroperasi sejak 1998, kawasan ini berupa Taman Hidangan seluas 450 m2 yang dibangun dengan gaya bangunan Mediterania plus suguhan live music untuk menemani mereka yang sedang bersantap. Aneka menu makanan tradisional hingga internasional bisa di pilih sesuai selera Anda. TC

Hotel Sahid Jaya Jl. Dr. Sam Ratulangi 33 Makassar 90132 Telp : (62-411) 875757, Fax: (62-411) 875858 Hotel Losari Beach Jl. Penghibur No.10 Telp : (62-411) 326 065 Makassar Cottage Jl. Sutomo No 25 Telp : (62-411) 318 948

Cafe & Club Redtro Cafe & Liquid Cafe Clarion Hotel Jl. A.P. Pettarani No. 3 Makassar Botol Music Hotel Quality makassar M Club Discoteque Jl. Topaz Raya No. 65 A, Komp. Panakkukang Mas Makassar

Foto: cakkarudie flickr.com

Velvet Jl. Penghibur, Makassar

64

Marios Pub Jl. Sam Ratulangi, Makassar

Travel Club


Januari 2011

65


hobi

Sulistyo Wimbo S. Hardjito. Ir. MBA

Kolektor Amenitiest Hotel Teks & Foto : Murdiyatno/murdiyatno@eljohn.co.id

Kenangan menginap di hotel terlihat dari koleksi amenitiest.

66

Travel Club

W

imbo selalu menghampiri petugas housekeeping hotel dimana ia menginap. Tujuannya hanya satu, meminta amenitiest (fasilitas perlengkapan mandi) hotel untuk souvenir sebagai koleksi pribadi di rumah. Terdengar sedikit aneh memang, tapi itulah hobinya, mengumpulkan pernak-pernik kamar mandi hotel menjadi kesenangan tersendiri. Kebutuhan mandi yang dia pilih sebagai koleksi terbanyak adalah sampo. Pasalnya sampo lebih praktis dan tahan lama karena kemasannya dalam botol. “Sabun juga saya koleksi, hanya saja kertas pembungkusnya tidak tahan lama. Jadi, saya selalu berikan kepada tamu yang datang ke rumah saya,� kata Wimbo, saat berbincang dengan Travel Club di Restoran Mbah Jingkrak. Awalnya, pemilik restoran Mbah Jingkrak di Setia Budi Jakarta ini mencari hal-hal yang menarik dari sebuah hotel tempatnya menginap untuk bisa dijadikan souvenir. Akhirnya pilihannya jatuh pada amenitiest, karena menurutnya sangat mudah didapat dan gratis. Disamping itu juga mudah untuk meminta pada teman yang sedang bepergian, meski terkadang tidak sesuai dengan keinginan.


Setiap koleksinya memang berdasarkan pada keunikan kemasan. Jadi, jika dirasa bentuk amenitiest sebuah hotel itu biasa-biasa saja maka barang itu tidak akan dibawanya pulang. Namun, ada juga yang bentuknya sangat unik karena mengidentifikasikan hotel tersebut. Misalnya Hotel Borobudur di Jakarta, mengambil bentuk stupa Candi Brobudur untuk kemasan botolnya. ”Saya pernah menginap di suatu hotel yang serba klasik termasuk amenitiestnya. Itu pasti saya bawa,” kata pria yang juga aktif di KONI. Hobi mengumpulkan amenitiest telah dilakoni sejak puluhan tahun lalu, sehingga ia dapat membedakan dua jenis kemasannya, yaitu model tutup dari atas dan dari bawah. Wimbopun bisa mengenang setiap perjalannanya dari angka tahun yang tertera pada botol kemasan. Menurutnya hotelhotel sekarang sangat jarang memberikan amenitiest yang bermerk, padahal dulu merk amenitiest itu akan mencirikan kualitas hotel tersebut. ”Kita kan tahu kalau merknya bagus dan terkenal pasti hotel itu juga bagus. Tapi jaman sekarang semua merknya sama dengan nama hotelnya,” kata Direktur Komersial PT. Kereta Api indonesia (persero) ini. Dari setiap perburuannya, rata-rata pemilik atau petugas hotel dengan sukarela mau memberikan apa yang diminta. Namun demikian, ada juga trik-trik khusus agar bisa mendapatkan tanpa harus meminta. Ketika menginap beberapa hari, hari pertamalah

Macam-Macam Amenities di Hotel: • Sabun • Sampo • Body Lotion • Bathfoam • Cotton Bud • Sisir • Sikat Gigi • Shower Cap

yang dimanfaatkan untuk menyimpan dulu perlengkapan mandi yang telah disediakan. Pada saat kamar dibersihkan amenitiest pasti akan disediakan lagi oleh housekeeping. Sebelumnya, banyak hobi koleksi souvenir atau kenang-kenangan yang telah dijalani berkaitan dengan kegemarannya juga bertraveling. Dalam setiap perjalanannya pernah juga menjadikan fotografi sebagai hobi, tapi terkendala ketika ingin memotret diri sendiri. Mengumpulkan kartu pos, topi, bahkan koleksi rokok dari berbagai negara dan daerah, meski dirinya tidak merokok pernah dilakukan. Selain amenitiest, hobi mengumpulkan pernakpernik hotel lainnya belakangan ia coba lakoni juga, yaitu koleksi sandal hotel. Untuk koleksi sandal hotel masih sedikit karena terbilang baru. Menurutnya baru tahun-tahun belakangan ini saja sandal hotel beragam jenisnya antara hotel yang satu dengan yang lainnya. ”Dulu semua sandal hotel itu sama. Rata-rata putih semua, jadi saya tidak begitu tertarik untuk mengkoleksinya,” ujar ayah dua anak ini. Melihat koleksinya, terlihat bahwa pria yang sering tinggal di Jakarta dan Bandung ini sudah pernah menginap di berbagai hotel dalam dan luar negeri. Untuk jumlah koleksi amenitiest ia sendiri tak pernah tahu dan tak pernah menghitungnya.

Pasti ada ratusan, dan jumlah itu bisa berkurang bisa bertambah. Bisa bertambah, karena di usianya yang senja ia masih suka traveling. Baik berkaitan dengan kerjaan maupu sekedar liburan. Bisa berkurang, karena isi sampo dalam botol itu akan habis juga meski tidak dipakai, dalam hal ini menguap. Kalau sudah kosong botolnnya pasti di buang, menurutnya koleksi sudah tidak murni dan utuh lagi kalau hanya memajang botolnya saja. Hobi unik ini jarang sekali dilakukan oleh orang lain. Kalau saja didaftarkan pada museum rekor Indonesia mungkin Wimbo akan mendapat rekor. Tapi dirinya tidak pernah berniat untuk itu, hobinya semata-mata hanya sebagai kesenangan pribadi. Sebagian koleksinya ia jadikan interior penghias di restoran miliknya. Sebagian lagi ada pada rumahnya yang di Semarang. TC

Januari 2011

67


68

Travel Club


Januari 2011

69


70

Travel Club


produkbaru Oleh : Noeke Anggarwulan /noeke@eljohn.co.id

Foto: www.slashgear.com

Epson PictureMate Show Digital Frame Epson yang terkenal sebagai produsen printer kali meluncurkan printer untuk foto. Produk yang dinamai Epson PictureMate Show Digital Frame ini, selain terdiri dari printer, terdapat pula digital photo frame, dengan layar ukuran tujuh inch (800 X 480) yang dapat diputar untuk memberikan sudut sesuai dengan keinginan, dan memori internal 270 MB. Hasil cetak dari printer ini pun tidak perlu diragukan lagi. Dengan kertas ukuran maksimum 4� X 6� (borderless), printer ini dapat mencetak dengan resolusi 5760 X 1440 dpi dalam waktu 37 detik. USB menjadi koneksi dari computer, adapula bluetooth untuk cetak dari ponsel, dan USB Direct untuk mencetak langsung dari kamera. TC

Foto: www.uncrate.com

Nexus S yang baru saja diluncurkan, dipercaya saat ini menjadi ponsel Android karena telah menggunakan software Android 2.3 (gingerbread) yang dapat mempermudah urusan copy and paste, portable Wi-Fi, dan Google Maps with Navigation (Beta). Secara fisik Nexus S memiliki layar 4 inch Super AMOLED (WVGA, 480 X 800) yang dibuat sedikit melengkung. Prosesor ponsel dengan memori internal 16 GB ini menggunakan prosesor tercepat saat ini, yakni Hummingbird 1 GHz. TC

Foto: www.ori-beauty.co.uk

Google Nexus S

Platinum by Oriflame Eau de Toilette Platinum merupakan salah satu parfum terbaru keluaran Oriflame. Parfum ini dipersembahkan bagi kaum Adam masa kini yang dinamis serta berpenampilan trendy dan bertubuh atletis. Platinum sendiri melambangkan kekuatan dan semangat yang menyala dalam diri pemakainya. Fiery black pepper, patchouli yang sensual, dan leather yang membentuk inti dari parfum ini mampu membangkitkan semangat pria saat menjalankan aktifitas sehari-harinya. TC

Januari 2011

71


dokumenhotel Media Gathering Hotel Acacia

Foto: Dokumen

Hotel Borobudur Jakarta Terima Sertifikat Eco Hotel

Grand Sahid Jaya Hotel bersama PT. Sahid International Hotel Management & Consultant membuka mata hati seluruh karyawannya untuk membantu korban bencana di Merapi dan Mentawai melalui program Sahid Peduli. Secara simbolik, pada 26 November 2010 dana bantuan diserahkan Danang Ambar Kreshno, selaku Public Relations Manager kepada  Sonny E. Kristanto, Corp. Sales & Marketing Manager PT. Sahid International Hotel Management & Consultant. Dana ini diharapkan memiliki manfaat bagi para korban. TC NK

Hotel Borobudur sebagai salah satu hotel terluas di Jakarta memperoleh sertifikat Eco Hotel dari TUV Rheinland Group yang didukung Pemerintah Jerman. Sertifikasi Hotel Borobudur ini menjadi yang pertama diperoleh hotel bintang lima di Jakarta. Hotel Borobudur Jakarta selama ini telah berkomitmen menjalankan program konservasi ramah lingkungan di seluruh area propertinya yang berada di lahan seluas 9,3 hektare. Hal itu dibuktikan pula pada 2010, Hotel Borobudur Jakarta telah mengurangi penggunaan listrik, air dan gas dibandingkan tahun 2009 dan 2008. TC NK

Travel Club

Foto: Dokumen

Grand Sahid Peduli Merapi dan Mentawai

Foto: Dokumen

72

Untuk mempererat tali silaturahmi dengan media, The Acacia Jakarta mengadakan kegiatan Media Gathering pada 14 Desember 2010. Acara ini dihadiri tim manajemen The Acacia Jakarta, serta jurnalis media cetak dan elektronik. Media Gathering kali ini menyuguhkan tarian selamat datang modern, asamble (angklung), kelompok paduan suara dari Gereja Betlehem, demo masak hidangan favorit tahun baru oleh Executive Chef Alberto Sibuea dan doorprize. Â Acara diisi dengan pengenalan manajemen hotel dan pengundian grand prize. Selain itu untuk memeriahkan Natal dan Tahun Baru, The Acacia Jakarta menghias lobi hotel dengan miniatur Menyambut Kelahiran Yesus dan countdown party sekaligus program amal bagi bencana alam Gunung Merapi, Wasior, dan Mentawai yang diserahkah pada malam tahun baru. TC NK Foto: Dokumen

Aston Tropicana Hotel Bandung dianugerahi gelar hotel terbaik peraih emas Pesona Wisata Kota Bandung 2010. Penghargaan diserahkan langsung Wali Kota Bandung, Dada Rosada, Desember 2010. Pemberian anugerah ini diharapkan menjadi pendorong untuk selalu meningkatkan mutu Sapta Pesona, yakni aman, tertib, bersih, sejuk, indah, ramah tamah, dan kenangan. Penilaian berdasarkan pada 50 fokus penting, di antaranya sapta pesona, ketaatan administrasi pada aturan pemerintah, membayar pajak, perbaikan SDM, hingga pelayanan baik pada customer dan karyawan. Sesuai dengan motonya, Delightful Moments of Heartfelt Service. Aston Tropicana telah membuktikan selalu memberikan pelayanan terbaik bagi tamu yang datang. TC NK

Foto: Dokumen

Aston Tropicana Raih Pesona Pariwisata Kota Bandung 2010


Januari 2011

73


dokumenhotel

74

Aston International membuka Aston Bogor Hotel & Resort yang merupakan hotel bintang empat pertama di Bogor. Hotel ini menawarkan fasilitas lengkap untuk keperluan bisnis, liburan, dan MICE. Hotel dan resort yang menjadi bagian dari Nirwana Epicentrum ini memiliki 123 kamar dan kondominium dalam berbagai tipe. Fasilitas lain yang ditawarkan adalah lobby lounge, coffee shop, terrace cafe, ballroom besar tanpa pilar, serta beberapa ruang pertemuan kontemporer. Selain itu, terdapat juga beragam pilihan fasilitas rekreasi di dalam hotel seperti pusat kebugaran, spa dan kolam renang dengan ukuran besar di luar ruang. TC HS

SKAL Yogyakarta Inaugural Lunch 2010

Carnival On The Beach at The Sultan Hotel Jakarta

The Phoenix Hotel Yogyakarta menjadi tuan rumah “Skal Yogyakarta Inaugural Lunch 2010” pada 9 Desember 2010. Event tersebut merupakan salah satu ajang diskusi bagi para manajer industri dan eksekutif untuk membahas ruang lingkup Hospitality Industry saat ini. The Phoenix Hotel Yogyakarta pun menawarkan paket makan siang yang istimewa. Menu-menu seperti Selections of Canapes, Roast Duck and Baked Pear Aruqolla Salad, Poach Scallop in Crab Bisque and Pesto, Pan Fried Salmon Medallion Served with Lime cream sauce, Grilled Young Baby Chicken with Herb Butter, dan sebagainya dihidangkan secara buffet. TC NK

Untuk menginformasikan dan mempromosikan pesta perayaan malam tahun baru, The Sultan Hotel Jakarta yang merupakan hotel terbesar di Indonesia dengan 1.104 kamar mengadakan pre party malam tahun baru bersama media pada 22 Desember 2010. Bertempat di Kudus Bar, acara ini mengambil tema Carnival on The Beach yang dimeriahkan penampilan Capoeira, The Dancers, One Voice Band, dan Fun Akustik. Saat tepat pada malam pergantian tahun pertunjukan karnaval ditampilkan di seluruh area hotel dengan kehadiran TWODI (Denny & Didan), DJ Nathan dengan MC Obbie dan Icut serta dilengkapi berbagai hadiah menarik. TC HS

Travel Club

Foto: Dokumentasi

Foto: Dokumentasi

Foto: Dokumentasi

Harris Hotels & Resorts, pada 12 Desember 2010 merayakan Harris Day yang telah menjadi agenda tetap tiap tahunnya. Perayaan ini sekaligus menjadi peluncuran tampilan baru dari kamar dan logo hotel Harris. Acara semakin menyenangkan dangan “Harris Fun Bike” yang untuk pertama kalinya diselenggarakan Hotel Harris Jakarta dan akan diikuti secara bertahap oleh hotel Harris lainnya diluar Jakarta. “Harris Fun Bike” bertujuan mendorong masyarakat untuk tetap sehat dengan berolahraga. Hal tersebut sesuai dengan upaya Harris Hotels & Resorts yang tak henti-hentinya mempromosikan gaya hidup sehat. TC NK

Aston Bogor Hotel & Resort Resmi Dibuka

Foto: Dokumen

Harris Hotels & Resorts Merayakan Harris Day


Januari 2011

75


film&buku

Oleh: Ratih Kusumawanti/ratih@eljohn.co.id

From Prada to Nada Lahir dari keluarga kaya raya dan tinggal di kawasan elit Beverly Hills, Nora (Camilla Belle) dan Mary (Alexa Vega) adalah dua bersaudara yang tidak mengenal kata kekurangan. Hidup mewah serta senang berfoyafoya menjadi kebiasaan mereka, hingga tanpa sadar melupakan asalusul keluarganya, tidak lain keturunan Meksiko. Hingga akhirnya ayah mereka meninggal dunia, kedua gadis itu baru menyadari bahwa mereka tidak memiliki satupun peninggalan dari orangtuanya. Nora dan Mary dengan sangat terpaksa hidup bersama Aurelia (Adriana Barraza), bibi mereka yang

tinggal di kawasan kumuh Boyle Heights di timur Los Angeles. Alhasil, keduanya harus belajar menyesuaikan diri dengan lingkungan tempat mereka tinggal, dimana seluruh warga menggunakan bahasa Spanyol, sementara mereka tidak bisa berbicara bahasa latin tersebut. Perubahan terjadi, kedua gadis itu pun menjalani hidup sederhana ditengah-tengah warga Meksiko. Namun, karena budaya Meksiko yang ada di sekitar mereka terlihat menakjubkan, lambat laun mereka bisa menerima kenyataan ini, bahkan mulai mencintai budaya sendiri. TC

Pemain: April Bowlby, Camilla Belle, Alexa Vega, Wilmer Valderrama, Nicholas D’Agosto, Kuno Becker, Alexis Ayala, Adriana Barraza Sutradara: Angel Garcia Genre: Komedi Rilis: 28 Januari 2011

Made in Bandung: Kreatif, Inovatif dan Imajinatif! Bandung memiliki sejuta pesona, keindahan, dan kedamaian. Buku ini turut mengungkap hal lain tentang Bandung yang dikenal dengan Parijs van Java. Seperti: • Sejarah Bandung, mulai dari cikal bakal Bandung sampai sekarang; tempat-tempat menyejukkan dan menyegarkan untuk bersantai; • Bangunan dan benda-benda antik asal Bandung; • Penginapan yang nyaman dan cocok untuk bermalam di Bandung, mulai kelas melati sampai berbintang; • Berbagai sarana hiburan: factory outlet (FO) kelas menengah sampai tingkat eksekutif, tempat hang out dan berolahraga; • Lokasi-lokasi yang dapat memanjakan perut dengan makanan-makanan khas Bandung; • Tempat menimba ilmu dan • Rute kendaraan yang siap membantu Anda mengitari Bandung Bagi yang ingin berlibur ke Bandung, buku ini sangat cocok untuk dijadikan panduan wisata. TC Pengarang : Sherly A. Suherman Penerbit : DAR Mizan Harga : Rp 39800.00

76

Travel Club


Januari 2011

77


profil

Wito Kalip Direktur PT. Trimaxindo International Indonesia

Menangkap Peluang di Bisnis Tonner

K

etika krisis ekonomi pada 1997 melanda Indonesia, nilai dolar terhadap rupiah sempat menyentuh Rp12.000 per US$ 1, yang sebelumnya hanya Rp 2.400 per US$ 1. Akibatnya, harga barang melambung naik tanpa terkendali. Begitu pun dengan toner cartridge yang merupakan produk impor, harganya menjadi tidak terjangkau. Melihat kondisi tersebut, PT. Trimaxindo International Indonesia dengan compatible tonner-nya memberikan penghematan besar pada pelanggan tanpa mengurangi kualitas cetak. PT. Trimaxindo International Indonesia, merupakan perusahaan yang dimulai dari bisnis Microton Imaging Solution (solusi cetak terpadu) dengan merek Microton. Bisnis ini, menyediakan printer laserjet kepada pelanggan korporasi tanpa uang sewa dan untuk kerusakan mesin ditanggung oleh Trimaxindo. �Sedangkan untuk source of income, diperoleh dari penjualan toner supplies atau cartridge yang seratus persen compatible dengan printer merek HP, Xerox, Samsung dan lainnya dengan potential cost saving antara 60-65 persen dibanding investasi mesin printer, original toner dan maintenance cost,� ujar Wito Kalip, Direktur PT. Trimaxindo International Indonesia. Menurut Wito, ia termotivasi menggeluti bisnis ini dikarenakan melihat produk toner supplies yang bersifat consumables. Wito pun berharap, perusahaannya akan menjadi imaging solution provider papan atas dan mendapatkan kepercayaan dari manufacturer untuk menjadi mitra bisnis yang bersifat mutual benefit.

78

Travel Club

Sebelum terjun ke bisnis ini, Wito sempat melamar di beberapa perusahaan properti, namun dikarenakan krisis ekonomi kesempatan kerja sangat terbatas, maka pria kelahiran Jambi 37 tahun lalu, mencoba keberuntungannya di bisnis toner. Dan setelah menyelesaikan kuliahnya di New Zeeland, Wito langsung terjun ke bisnis ini. Walaupun diakuinya, ada pro dan kontra terhadap bisnis ini. “Stigma yang menyatakan printer Anda akan rusak kalau tidak menggunakan toner original adalah propaganda yang menyesatkan, tentunya kami berusaha untuk melakukan edukasi kepada calon pelanggan agar tidak terprovokasi,� ujar pria penyuka iga penyet. Dengan semakin menanjaknya bisnis yang ia geluti, pria yang suka travelling dan adventure sport ini, jam kerjanya menjadi sangat padat. Untuk itu, pada hari libur ia manfaatkan betul untuk istirahat, berkumpul dan jalan-jalan ke mal bersama keluarga. Dan tempat favorit untuk travelling biasanya Bali, Bandung dan Jogja. Alasannya, ketiga kota tersebut mempunyai warna tersendiri bagi dirinya. TC HS


Januari 2011

79


tips

Rencana Baru di Tahun yang Baru Oleh: Noeke Anggarwulan/ noeke@eljohn.co.id

To do list.... 2011

T

ak terasa tahun telah berganti kembali. Tentu banyak hal yang telah dilalui di tahun 2010 lalu. Dan banyak pula rencana yang ingin Anda lakukan di tahun 2011 ini. Melaksanakan rencana tidaklah semudah yang dipikirkan. Terkadang rencana – rencana itu tetap menjadi rencana, karena perlu banyak pemikiran bahkan persiapan yang matang agar rencana dapat dilakukan dengan lebih terarah dan berhasil dicapai. Jadi tidak ada salahnya Anda membaca beberapa tips dibawah ini yang dapat membantu mematangkan rencana – rencana Anda di tahun 2011.

• Tulis seluruh rencana – rencana yang ingin

80

Travel Club Travel Club

dicapai di tahun 2011. Tuliskan di dalam agenda yang sering Anda bawa. Hal tersebut akan membantu Anda selalu teringat akan rencana – rencana yang Anda buat. Tulis rencana – rencana yang dibuat secara urut mulai dari yang terpenting dan harus segera dilaksanakan, hingga yang bisa dilakukan kemudian. Buatlah nomor urutan berdasarkan tinggal kepentingannya. Lihat nomor yang tertera. Jangan terlalu banyak membuat rencana, sesuaikan dengan kadar kemampuan diri. Jika rencana yang Anda buat terlalu banyak bisa jadi sulit terlaksana karena terlalu banyak yang Anda impikan. Sisakan space kosong dibawah tulisan rencana – rencana tersebut. Siapa tahu Anda memiliki rencana baru untuk membuat hidup lebih berwarna.

• Kumpulkan niat sebesar-besarnya saat Anda • •

• •

harus memulai melaksanakan rencana yang dibuat. Harus konsekuen dengan yang ditulis saat tindakan nyata mulai berlangsung. Lihat kondisi Anda dan sekitar saat melaksanakan keinginan tersebut. Jika seluruh kondisi mendukung lanjutkan, jika tidak sebaiknya jangan dilanjutkan. Atau dibatalkan untuk sementara waktu. Jangan mudah berpuas hati saat Anda belum melaksanakan semua yang Anda tuliskan. Berdoa dan Bersyukur baik rencana itu berhasil atau tidak.

Selamat berjuang untuk resolusi baru di tahun yang baru……. TC


Januari 2011

81


agenda acara

Januari 2011 Oleh : Noeke Anggarwulan / noeke@eljohn.co.id

Pameran Retrospektif FX Harsono Re:Petisi/Posisi 11 Desember 2010 – 11 Januari 2011 Langgeng Art Foundation, Yogyakarta Pameran ini menjadi bagian terakhir dari rangkaian proyek pameran Harsono yang sebelumnya dipamerkan di dua tempat. Info : web. www.jogjatrip.com

Imlek Fair 2011 15 – 23 Januari 2011 CBD Polonia, Medan Acara tahunan yang digelar sejak 2004 dalam rangka menyambut Imlek. Tahun ini mengusung filosofi dari terminology tahun kelinci yaitu persahabatan dan kedamaian.

Pameran Putu Sutawijaya “Gesticulation” 28 Desember 2010 – 10 Januari 2011 Bentara Budaya Bali Karya yang dipamerkan disini lebih banyak jumlahnya daripada saat dipamerkan di Bentara Budaya Jakarta. Karyanya berupa patung-patung logam dalam bentuk tiga dimensi. Info : web. www.bentarabudaya.com

Grebeg Sudiro 30 Januari 2011 Pasar Gede Acara ini digelar untuk memeriahkan Tahun Baru Imlek. Gunungan yang dibentuk dari tumpukan kue keranjang dikirabkan di sekitar Pasar Gede dengan peserta berbusana tradisional Jawa dan Tionghoa dan membawa lampion. Info : telp. 0271-643454

Pameran “Ruangrupa_10 tahun” 28 Desember 2010 – 11 Januari 2011 Galeri Nasional Indonesia Dengan tema “Merentan Ruang dan Publik” Ruang Rupa mengadakan pameran untuk perayaan ulang tahun ke10. Info : telp. 021-34833954 fax. 021- 3813021 e-mail. galnas@indosat.net.id Makassar Mice Outlook Januari 2011 Makassar Acara yang berisikan rapat antara anggota MICE, sekaligus pameran yang didukung dengan seminar tentang pariwisata, workshop, dan Tourism Award 2011. Info : telp. 081242988477, 08114118119 web. www.tourism-makassar.com Grand Launching Visit Banda Aceh 2011 Januari 2011 Stadion Dimurthala Lampineung Sebagai tanda dimulainya tahun kunjung wisata Banda Aceh 2011. Dimeriahkan dengan pameran dan penampilan dari seniman-seniman lokal. Info : web. http://bandaacehtourism.com Kapolda Cup Raja 4X4 Action Offroad 2011 7 – 9 Januari 2011 Bohok, Lingkar Selatan, Jambi Kompetisi offroad yang memperebutkan piala Kapolda ini diharapkan dapat menjadikan kembali Jambi sebagai icon dari event offroad. Info : telp. 081274046979 Jakarta Mega Wedding Festival 2011 14 – 16 Januari 2011 Hall D JIExpo PRJ Kemayoran Kurang lebih 200 vendor pernikahan akan berpartisipasi dalam pameran ini dan akan meberikan potongan harga yang besar. Info : telp. 021-62202202

Agenda Acara Bulan Februari 2011 Prosesi Cap Go Meh Februari 2011 Makassar Setiap tahunnya masyarakat Tionghoa merayakan tahun baru imlek yang dimulai di hari pertama bulan pertama di penanggalan Tionghoa. Malam tahun baru imlek dikenal sebagai Chúxī yang memiliki arti malam pergantian tahun. Imlek berakhir di tanggal kelima belas tepat pada saat bulan purnama. Masyarakat menyebutnya dengan Cap Go Meh. Di Makassar prosesi Cap Go Meh dimeriahkan dengan pesta rakyat, parade, doa, dan penampilan yang berhubungan dengan seni budaya masyarakat Thionghoa. Info : telp. 081242988477, 08114118119 web. www.tourism-makassar.com Sekaten 9 – 15 Februari 2011 Alun – alun Utara Keraton Kasunanan Surakarta Sekaten yang berasal dari kata Syahadatian atau dua kalimat syahadat adalah acara peringatan ulang tahun nabi Muhammad s.a.w tiap tanggal lima bulan Jawa Mulud (Rabiul awal tahun Hijrah). Sekaten dimeriahkan dengan pertunjukanpertunjukan dan pesta rakyat. Saat sekaten inilah benda-benda pusaka Keraton dapat dipamerkan. Di bangsal Masjid Agung akan dibunyikan gamelan Kyai Guntur Madu dan Kyai Guntur Sari dari pukul sembilan pagi hingga dua belas malam. Info : telp. 0271-643454

ACARA DAPAT BERUBAH SEWAKTU WAKTU TANPA PEMBERITAHUAN TERLEBIH DAHULU

82

Travel Club


Januari 2011

83


84

Travel Club


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.