Tribun Jogja 09-10-2019

Page 1

RABU PAHING

hal

12 2

9 OKTOBER 2019 9 SHAFAR 1441 NO 3071/TAHUN 8

mau cari Rumah?

RP 2.000

LANGGANAN RP 55.000

Bursa Kerja Sekolah Vokasi UGM SEKOLAH Vokasi UGM, melalui Vocational Development Center (VDC) berkolaborasi dengan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi DIY mengadakan Job Fair (bursa kerja) Sekolah Vokasi UGM 2019 lagi di Grha Sabha Pramana UGM. Bursa kerja yang berlangsung selama tiga hari. (*)

Hal

15

Saya Telepon Para Gubernur sudah tidak ada lagi. Kebakaran hutan dan lahan (karhutla) yang menjadi agenda tahunan memang menjadi tanggungjawabnya bersama instansi lainnya. Berikut petikan wawancara eksklusif reporter Tribun Network, Rahmat Hidayat, dengan Menteri Siti Nurbaya, Sabtu (5/10) lalu.

SITI NURBAYA KOMPAS.COM

MENTERI Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya, kini bisa bernapas lega. Titik api kebakaran hutan dan lahan mulai berkurang. Bahkan di beberapa provinsi disebut

Beberapa waktu belakangan karhutla menjadi perhatian publik di tanah air, bahkan pemerintah negara tetangga. Bagaimana Anda merespon peristiwa yang selalu terjadi tiap tahun itu?

Sebanyak 251 ribu personel dari TNI dan Polri ikut menangani kebakaran hutan. Saya memberi apresiasi yang tinggi kepada TNI dan Polri. Menjaga dan mencegah kebakaran hutan memang harus melibatkan TNI dan Polri. Di era pemerintahan Pak Jokowi, pembenahan dilakukan tidak hanya saat terjadi kebakaran,akan tetapi mencegah agar kebakaran tidak terjadi. Seperti apa misalnya? Di zaman Pak Jokowi, sistem penanganannya yang dibenahi. Faktor penyebab hu ke halaman 7

Jam Pelantikan Jokowi-Maruf Diundur  Dari Minggu Pagi ke Sore JAKARTA, TRIBUN - Ketua MPR Bambang Soesatyo (Bamsoet) menegaskan bahwa pelantikan presiden terpilih periode 2019-2024, Joko Widodo dan Kiai Maruf Amin akan tetap dilakukan pada Minggu, 20 Oktober 2019. Hanya saja pelantikan akan diundur dari yang tadinya pukul 10.00 WIB menjadi pukul 16.00 WIB. “Saya pastikan tanggal 20 Oktober, kenapa diundur dari jam 10.00 menjadi jam 16.00, karena kita

 Mengintip Upah Wakil Rakyat DIY Tunjangan beras per anggota keluarga dianggarkan 10 kilogram, dengan harga per kilogram sekitar Rp7 ribuan. Agung Sukendar Kasubbag Program Sekretaris DPRD DIY

ANGGOTA

WAKIL KETUA

2 .400.000

3.000.000

UANG PAKET 225.000

240.000

300.000

TUNJANGAN KOMUNIKASI INTENSIF (TKI) 15.000.000

15.000.000

15.000.000

TUNJANGAN JABATAN 3.262.500

3.480.000

4.350.000

TUNJANGAN PERUMAHAN 15. 900.000

16. 800.000

17.700.000

TUNJANGAN TRANSPORTASI 14.030.000

-

-

DANA OPERASIONAL (PIMWAN) -

6.000.000

12.000.000

Perhitungan ini belum mencakup komponen: ŸTunjangan alat kelengkapan ŸTunjangan beras ŸTunjangan keluarga ŸTunjangan reses Rp 15 juta, tiga kali dalam 1 tahun.

anggota dewan Rp2.550.000; Wakil Ketua Rp2.400.000; Ketua DPRD DIY Rp3.000.000. Sementara, komponen lainnya adalah uang paket, tunjangan komunikasi intensif (TKI), tunjangan jabatan, tunjangan perumahan, tunjangan transportasi, dan dana operasional. Dana operasional ini khusus pimpinan dewan. (detail lihat grafis) Perhitungan tersebut belum termasuk tunjangan keluarga, tunjangan beras, tunjangan alat kelengkapan, dan tunjangan reses.  ke halaman 7

Dana Keperluan Konstituen

KETUA

UANG REPRESENTASI

 ke halaman 7

NEWS VIDEO: Heboh Penampilan Wayang Kapi Satabali di HUT ke-263 Kota Yogyakarta

YOGYA, TRIBUN - Gaji anggota DPRD DIY periode 2019-2024 sekitar Rp44.415.000. Sementara, untuk Ketua DPRD DIY Rp33.239.000. Gaji anggota dan pimpinan dewan ini dibedakan oleh tunjangan transportasi. “Untuk pimpinan dewan memang tidak diberikan tunjangan transportasi karena sudah mendapatkan mobil dinas,” ujar Sekretaris DPRD DIY, Haryanta, kepada reporter Tribun Jogja, Selasa (8/10). Hingga saat ini, gaji DPRD DIY bersumber pada PP 18 tahun 2017. Komponen gaji terdiri uang representasi

GAJI WAKIL RAKYAT

2.250.000

ingin agar saudara-saudara kita bisa beribadah paginya,” ujar Ketua MPR Bambang Soesatyo, Selasa (8/10). Selain itu menurut Bamsoet, diundurnya waktu pelantikan agar tidak mengganggu acara bebas kendaraan bermotor di sepanjang Jalan Sudirman-Thamrin. Karena akan ada penutupan sebagian ruas jalan pada saat pelantikan.

Video Pilihan Terbaik

Gaji Anggota Dewan Rp44 Juta

ANGGOTA DPRD DIY memiliki cara sendiri untuk memberikan bantuan kepada masyarakat atau konstituennya. Meski tidak menganggarkan secara khusus, namun mereka mengeluarkan uang dari komponen gaji dan tunjangan untuk keperluan konstituen. “Secara normatif, masing-masing anggota dewan punya hak keuangan, pada praktiknya memang tidak bisa lepas dari konstituen. (untuk anggaran) pasti ada, dan hampir semua anggota juga mengeluarkan,” kata Wakil Ketua DPRD DIY, Huda Tri Yudiana, Selasa (8/10). Dia, menjelaskan, beberapa masyarakat yang membutuhkan bantuan pun memerlukan uluran tangannya. Di antaranya ada orang sakit atau orang yang tidak bisa membayar kontrakan. Tanpa menyebut nominal, Huda mengatakan, bantuan ini tetap diberikan kepada yang bersangkutan. “Jadi tidak bisa saya sebut nominal atau presentasi dari gaji yang saya terima. Masing-masing anggota berbeda-beda pastinya,” ujarnya. Dia juga meyakini, masing-masing anggota memiliki manajemen keuangan tertentu, untuk mengelola gaji tersebut. Hal ini disesuaikan kondisi para anggota DPRD. Dia menyebutkan, misalnya, di Gunungkidul yang kekeringan, dipastikan banyak legislator yang mengeluarkan uang pribadi untuk membantu dropping air.

Catatan: Mengacu PP 18 tahun 2017

 ke halaman 7

Nagita Slavina

GUGUP DI KONSER ROSSA

PENYANYI Rossa baru saja menggelar konser bertajuk ‘Tegar 2.0’. Konser tersebut digelar untuk memperingati 20 tahun lagu Tegar yang dirilis pada tahun 1999 silam. Pada konsernya kali ini, Rossa akan mengajak istri Raffi Ahmad, Nagita Slavina untuk tampil di panggung. Melalui tayangan dalam kanal YouTube Rans Entertainment yang dipublikasikan pada Senin (7/10), Nagita tampak membagikan persiapannya bernyanyi di atas panggung. Seusai melantunkan tembang, Ibunda Rafatrha  ke halaman 7

GRAFIS/FAUZIARAKHMAN

Siswa Asal Thailand Belajar Membatik di Madrasah Muallimaat Muhammadiyah

Thoranin Hati-hati Goreskan Canting Kampung batik bertebaran di Daerah Istimewa Yogyakarta. Siapa saja bisa belajar membatik, termasuk siswa-siswi dari negara tetangga.

T

TRIBUNNEWS/HERUDIN

horanin Borwornsiripakdee, siswa StreeSmutparkan School, Thailand tampak begittu u menikmati ketika dirinya menggoreskan canting berisi tinta malam di atas kain putih. Dengan penuh hati-hati, Thoranin menggoreskan canting mengikuti pola kain. Sesekali senyumnya mengem-

bang ketika ia melihat batik karyanya. Baginya ini merupakan kali pertama dirinya belajar membatik. “Ini pertama kali membuat batik, susah sih tapi sangat menyenangkan,” ujarnya. Sebanyak sembilan siswa StreeSmutparkan School, Thailand  ke halaman 7

CANTING

TRIBUN JOGJA/ NORISTERA PAWESTRI

- Siswi Stree-Smutprakan School Thailand belajar menggoreskan canting di kain.


HOTLINE PUBLIC SERVICE 2 PEMBACA Tribun Jogja, sampaikan keluhan, juga usulan terkait pelayanan publik di sekitar Anda.

Acara Pelantikan Presiden dan Wapres Harus Aman ACARA pelantikan presiden dan wakil presiden merupakan acara yang penting dan krusial. Pada inagurasi semacam inilah legitimasi pemenang Pilpres dikukuhkan. Terdengar kabar, acara pelantikan Joko Widodo dan Ma’ruf Amien sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI diundur. Sebelumnya sudah muncul usulan agar acara pelantikan dimajukan yang rencananya pada 20 Oktober 2019 hari Minggu menjadi 19 Oktober 2019 Baskoro Muncar hari Sabtu. Alasannya akan ada banyak masyarakat yang akan berbondong-bondong menyaksikan acara secara langsung. Kalau hari Sabtu akan lebih leluasa karena Minggu adalah hari libur. Ini memudahkan akomodasi bagi masyarakat warna di luar Jakarta. Namun usulan itu ditolak dan acara pelantikan tetap tanggal 20 Oktober 2019. Komisi Pemilihan Umum menegaskan, pelantikan Joko Widodo-Ma’ruf Amin tak bisa dimajukan atau dimundurkan karena sudah ditetapkan sejak awal. Msa jabatan presiden sudah fix 5 tahun. Sejak pilpres langsung pertama tahun 2004, pelantikan presiden dilakukan pada 20 Oktober 2014. Sejak itu pada Pemilu 2009, Pemilu 2009 dan Pemilu 2019 siklus lima tahunan masa jabatan presiden adalah 20 Oktober. Karena itu hasil Pemilu 2019 pelantikan Presiden 20 Oktober 2019, tanpa melihat jatuh pada hari apa. Namun untuk usulan mundurnya jam pelantikan disetujui apalagi yang punya usulan adalah dari Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR RI). Ketua MPR Bambang Soesatyo beralasan, acara diundur dari jam 10 menjadi jam 16.00 karena MPR ingin agar memberi kesempatan masyarakat beribadah pagi hari. Selain itu, pelantikan dimundurkan ke sore hari agar tidak mengganggu aktivitas warga yang ingin berolahraga di area bebas kendaraan atau car free day. Acara pelantikan presiden dan wakil presiden akan dihadiri oleh tamu-tamu penting, termasuk para pemimpin dari negara sahabat. Oleh karena itu, faktor keamanan akan menjadi sangat vital. Sebagai tuan rumah, kita tidak ingin para tamu mengalami kejadian yang tidak mengenakkan, apalagi kalau misalnya sampai mendapatkan ancaman secara fisik. Oleh karena, persiapa keamanan yang maksimal merupakan keharusan. Dan kita cukup bergembira karena personel gabungan dari Polri dan TNI sudah disiagakan secara matang. Jumlahnya pun cukup mumpuni. Tercatat sebanyak 27.000 personel gabungan TNI, Polri, dan pemerintah disiagakan untuk mengamankan pelantikan ini. Seluruh polisi di Indonesia bersiaga dalam rangka pelantikan tersebut. Namun, sentral pengamanan berada di Jakarta. Mungkin akan ada upaya-upaya untuk menarik perhatian misalnya demonstrasi. Namun mengingat ini adalah acara yang sangat penting, pihak Polri punya hak untuk menolak memberi izin bagi demonstrasi yang bisa saja menganggu acara. Belum lagi akan membuat nama Indonesia menjadi kurang baik dimata negara-negara sahabat. (***)

RABU PAHING 9 OKTOBER 2019

Caranya ketik SMS dengan format: HPS (spasi) Isi keluhan, usulan atau pertanyaanlalu kirim ke

Bisa juga melalui surat ke alamat,Redaksi HPS Tribun Jogja,

Atau bisa juga kirim email ke

Jalan Jenderal Sudirman No 52 Yogyakarta

tribunjogja@gmail.com

0821 3384 6010

Satu Rumah Satu Pojok Baca KELUARGA adalah lingkungan sosial sekaligus pendidikan pertama dan utama bagi anak. Keluarga memiliki peran yang sangat penting bagi pembentukan karakter, sikap dan perilaku anak. Oleh karena itu, orang tua dan saudara memberikan pengaruh yang besar terhadap pembentukan kebiasaan anak, termasuk salah satunya kebiasaan membaca buku. Bagi sebagian besar warga masyarakat Indonesia, kebiasaan membaca buku masih perlu dikembangkan. Mereka beranggapan membaca buku itu tidak langsung memberikan manfaat dalam kehidupan mereka dan membosankan. Padahal, dengan membaca buku mereka dapat menemukan berbagai informasi untuk membuka wawasan dalam berbagai ilmu dan pengetahuan, kehidupan sosial masyarakat, perekonomian, kebudayaan, dinamika politik lokal, nasional dan global, maupun hiburan ringan

Kami akan mencarikan jawaban dan tanggapan dari pihak yang berkompeten di bidangnya. Misalnya tentang jalan rusak, pasar kumuh, layanan air, listrik, infrastruktur, administrasi kependudukan, tata kota, fasilitas publik dan lainnya. Mari jadikan daerah kita selangkah lebih baik.

DETI PRASETYANINGRUM Guru MTsN 3 Sleman

seperti cerita-cerita fiksi. Hasil penelitian Program for International Student Assessment (PISA) tahun 2015 menunjukkan Indonesia berada pada peringkat 62 dari 70 negara peserta. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, pemerintah mencanangkan Gerakan Literasi Nasional (GLN) dengan maksud agar generasi muda penerus perjuangan bangsa memiliki motivasi tinggi untuk mendalami berbagai ilmu dan pengetahuan melalui kegiatan membaca. Pengembangan budaya membaca dalam masyarakat tersebut dimulai dengan pembiasaan membaca dalam keluarga. Penyediaan Pojok Baca dalam setiap rumah dapat menjadi cara untuk meningkatkan minat baca anak-anak. Pojok Baca tidak harus membutuhkan ruang yang luas. Cukup dengan satu rak buku di pojok rumah dan kursi baca yang nyaman. Terlebih lagi

KIRIM tulisan berita Anda minimal 180 kata ke email:tribunwarga@gmail.com. Lampirkan foto headshot dan foto liputannya.

jika ditambah hiasan dan warna-warni cat dinding yang bisa memberi suasana ceria sehingga anak-anak semakin kerasan berada di Pojok Baca tersebut. Kesepakatan dibuat oleh semua anggota keluarga untuk menyusun jadwal membaca bersama pada jam dan hari tertentu. Gunakan waktu itu untuk membaca dan mendiskusikan isi buku tertentu bersama anggota keluarga lainnya. Setiap satu atau dua bulan sekali diusahakan penambahan koleksi buku agar lebih bervariasi dan mutakhir. Kebiasaan membelikan mainan untuk anak diubah sedikit demi sedikit menjadi program penambahan koleksi buku sesuai kebutuhan dan keinginan anggota keluarga. Untuk lebih mengikuti perkembangan teknologi informasi, e-book pun mulai dijadikan bagian dari koleksi bersama. Ribuan judul e-book dari berbagai disiplin ilmu dan pengetahuan dapat diun-

duh secara gratis atau berbayar dari sejumlah lembaga penyedia layanan buku digital baik di dalam maupun di luar negeri. Orang tua dapat memilih judul yang sesuai dengan selera dan kebutuhan keluarga. Jika diperlukan, bahan bacaan tambahan dapat dipinjam secara berkala dari perpustakaan dan taman bacaan di sekitar rumah atau dari perpustakaan terdekat. Jika dipandang perlu, rencanakan kegiatan diskusi dengan mendatangkan saudara yang berkompetensi dalam bidang tertentu untuk membahas buku yang pernah dibaca. Dengan demikian, orang tua dapat mengetahui dan memenuhi selera dan kebutuhan anak dalam hal bahan bacaan untuk peningkatan wawasan dan pengetahuan mereka. Yang lebih penting lagi adalah orang tua dapat memantau kegiatan membaca mereka dan membantu peningkatan pemahaman terhadap buku yang mereka baca. (*)

Perbaikan Layanan Listrik Hari Ini

GUNA menjaga kelancaran pasokan ke tempat pelanggan serta mencegah gangguan padam, maka kami akan melaksanakan pemadaman aliran listrik sementara, pada waktu dan pekerjaan sebagai berikut:

Dn. Bolawen, Dn. Drono. 2. Waktu : 13.00 - 16.00 WIB Tujuan/keperluan : Pemasangan dan penyisipan tiang Terminal Semin serta sagging tiang miring Unit Layanan Pelanggan : WONOSARI - Kab Gunungkidul Lokasi pemeliharaan : Dn. Tukluk Semin, Dn. Mandesan Semin, Dn. Papringan Semin, Dn. Ngepoh Semin, Dn. Parangan Semin, dan Ds. Pundungsari Semin. 3. Waktu : 09.00 - 12.00 WIB Tujuan/keperluan : Pemeliharaan jaringan Unit Layanan Pelanggan : BANTUL Lokasi pemeliharaan : Cepit Pd Harjo Swon dan sekitarnya. 4. Waktu : 10.00 - 13.00 WIB

Rabu, 9 Oktober 2019 1. Waktu : 13.00 - 16.00 WIB Tujuan/keperluan : Pemasangan trafo dan pemotongan pohon dekat jaringan (ROW) Unit Layanan Pelanggan : SLEMAN* Lokasi pemeliharaan : Dn. Wadas, Dn. Ngemplak Caban, Dn. Paten, Dn. Kebondalem, Pr. Sleman Permai I, Dn. Krandon, Dn. Cibukan, Dn. Warak, Dn. Burikan, Dn. Sanggrahan, Dn. Brengosan, Dn. Jodag, Dn. Gabahan, Dn. Pangukan, Pr. Sleman Permai II, Dn. Plaosan,

Tujuan/keperluan : Perluasan jaringan guna layanan perubahan daya Unit Layanan Pelanggan : JOGJA KOTA Lokasi pemeliharaan : Jl.Gd.Kuning, Jeruk Legi, Jl Kusumanegara, JEC, Kanoman, Janti Wonocatur, Janti Kanoman, Babadan Plumbon, dan sekitarnya. Untuk itu kami mohon maaf kepada para pelanggan atas ketidaknyamanan ini. Apabila pekerjaan selesai lebih awal, aliran listrik akan dinormalkan kembali tanpa pemberitahuan. Terima kasih. Imbauan Keselamatan Ketenagalistrikan/K2: 1. Jangan mendirikan bangunan, tiang antena, baliho berdekatan dengan jaringan listrik (jarak aman minimal 2,5 meter dari jaringan listrik). 2. Jangan bermain layang-

layang di bawah/dekat jaringan listrik. 3. Jangan melempar/menerbangkan benda asing ke jaringan listrik. 4. Jangan melakukan penebangan pohon, bambu, dan tanaman lainnya yang berdekatan dengan jaringan listrik tanpa berkoordinasi de-

ngan petugas PLN. (may) Humas PT PLN (Persero) Area Yogyakarta Jl. Gedongkuning No. 03 Banguntapan Facebook : PLN Jogja Twitter : @pln_jogja Instagram : plnjogja

GRAFIS/FAUZIARAKHMAN

PEMIMPIN UMUM: Herman Darmo PEMIMPIN REDAKSI/PENANGGUNG JAWAB: Ribut Raharjo MANAJER PRODUKSI REDAKSI: Sulistiono MANAJER LIPUTAN: Sigit Widya EDITOR SENIOR: Setya Krisna Sumargo STAF REDAKSI: Herman Darmo, Ribut Raharjo, Baskoro Muncar, Sulistiono, Agus Wahyu Triwibowo, Iwan Al Khasni, Joko Widiyarso, Iwan Apriansyah, Hendy Kurniawan, Ikrob Didik Irawan, Rina Eviana Dewi, Mona Kriesdinar, Muchamad Fatoni, Yoseph Hary Wibowo , Harry Susmayanti REPORTER: Susilo Wahid Nugroho, Rento Ari Nugroho, Gaya Lutfiyanti, Agung Ismiyanto, Yudha Kristiawan, Siti Umayah, Christi Mahatma, Victor Mahrizal, Hamim Thohari, Kurniatul Hidayah, Azka Ramadhan, PEWARTA FOTO: Bramastyo Adhy, Hasan Sakri Ghozali, Hendra Krisdianto SLEMAN: Santo Ari Handoko GUNUNGKIDUL: Wisang Seto KULONPROGO: Singgih Wahyu Nugraha BANTUL: Amalia Nurul Fathonaty MAGELANG: Rendika Ferry Kurniawan TATA WAJAH & GRAFIS: Suluh Prasetyo Aji Pamungkas, Nugroho Saputro, Afifudin, Bayu Rusbianto, Muhammad Fauziarakhman, Yusuf Haryanta, Yoga Hersogama IT: Benny Ma’il bin Izmail, Arif Purnomo SEKRETARIAT REDAKSI: Fembri Nugroho BIRO JAKARTA: Jalan Palmerah Selatan 3 Jakarta 10270 Telepon (021) 5356766 (7618) Faks (021) 5495360:GENERAL MANAGER: Febby Mahendra Putra NEWS PRODUCTION MANAGER: Ade Mayasanto NEWS MANAGER: Yuli Sulistiawan EXECUTIVE EDITOR: Ignatius Prayoga PENERBIT: PT Media Tribun Yogya KOMISARIS UTAMA: Herman Darmo DIREKTUR: Agus Nugroho PEMIMPIN PERUSAHAAN: Agus Nugroho MANAJER IKLAN: Lioni Tiendani MANAJER KEUANGAN: Ridwan Mulyatno MANAJER PSDM/UMUM: Edy Utama PJS MANAJER SIRKULASI: Ignatius Domas Agustian Ari Wibowo MANAJER PROMOSI: Adi Satria Mahardika MANAJER PERCETAKAN: Supriyono ALAMAT REDAKSI/BISNIS: Jalan Jenderal Sudirman 52 Yogyakarta, TELEPON dan FAKS: (0274) 564061, EMAIL: tribunjogja@gmail.com WEBSITE: www.tribunjogja.com, ALAMAT PERCETAKAN: Jalan Ring Road Barat Km 8 Yogyakarta, Trihanggo, Sleman. REKENING: BRI, A/N. PT Media Tribun Yogya : 002901001264304, Bank BCA Cab, Sudirman, A/N. PT Media Tribun Yogya: 0373010500, TARIF IKLAN: DISPLAY HAL. 1: Rp. 100.000/mmk, DISPLAY BW: Rp. 22.500/mmk, DISPLAY FC: Rp.45.000/mmk, IKLAN KOLOM: Rp. 10.000/mmk, IKLAN KELUARGA: Rp. 10.000/mmk, IKLAN BARIS: Rp. 25.000/mmk. ISI DILUAR TANGGUNG JAWAB PERCETAKAN Gol A B O AB

WB PRC 141 85 295 78 267 96 106 24

TC 19 13 21 5

Gol A B O AB

WB 9 31 12 23

Gol A B O AB

WB PRC 49 46 67 3 -

TC 0 0 0 0

Gol A B O AB

WB PRC 25 0 14 1 4 14 11 11

TC 0 0 0 0

Gol A B O AB

WB PRC PLMA 5 0 8 0 7 0 12 0

Subuh Dzuhur Ashar Maghrib Isya’

04:05 WIB 11:28 WIB 14:36 WIB 17:33 WIB 18:43 WIB

RSPAU dr. S. Hardjolukito, 444562,

, Denpom IV/2 Yogyakarta, 566103, 623733, puskodal_denpom42@yahoo.co.id, RSU Bethesda Lempuyangwangi, 512257, 588002 RS Condong Catur, (0274) 887494


TRIBUN BIZ Pengunjung Berjubel di Hari Terakhir 3

RABU PAHING 9 OKTOBER 2019

Matahari Jaya Building Expo Banjir Promo SLEMAN, TRIBUN - Matahari Jaya (MJ) Building Expo 2019 ditutup dengan banjir promo. Pengunjung juga membludak dari hari ke hari sejak hari pertama digelar. Belum lagi pada puncak acara Selasa (8/10/2019) menghadirkan bintang tamu Ndarboy Genk yang menyedot pengunjung hingga berjubel. Operational Store Mata-

BERJUBEL

hari Jaya Winarno mengaku even kali ini terbilang sukses. Ia tak menyangka antusiasme pengunjung akan begitu luar biasa dari hari ke hari. “Luar biasa animonya, saya tidak bisa membayangkan dari hari pertama sampai terakhir ramai pengunjung terus. Bahkan ini lebih sukses dari pameran sebelumnya. Terlihat

TRIBUN JOGJA/AMALIA NURUL FATHONATY

- Pengunjung pameran hari terakhir Matahari Jaya Building Expo 2019 membludak saat penampilan Ndarboy Genk, Selasa (8/10/2019) malam.

dari kompetitor seolah ketakutan, juga mengadakan promo untuk mengimbangi Matahari Jaya,” ungkapnya di sela acara puncak, di atrium Jogja City Mall. Katanya, merupakan kebanggaan juga karena Matahari Jaya menjadi supermarket bangunan di Yogyakarta yang mengadakan pameran tunggal di mall. “Ini sungguh luar biasa, ini tidak lepas dari peran EO. Karena paling tidak kita bisa menarik dari sisi entertain. Bintang tamu lokal bisa membuat heboh, sampai berjubel,” tuturnya antusias. Diskon Promo yang diberikan di hari terakhir juga tak tanggung-tanggung. Hampir separuh produk didiskon hingga 50 persen. “Meliputi, sanitary, handle, tangga juga ada diskon sampai 30 persen, toren bisa cashback sampai Rp150 ribu, lampu diskon sampai 25 persen, handle Dekkson biasanya Rp95 ribu hari ini Rp88 ribu,

Dumont biasanya Rp99.000 hari ini Rp77.500,” urainya. Selain promo, juga ada flash sale sampai dua kali lipat. “Di samping dapat promo, dapat voucher, dapat cashback juga. Acara puncak kita ingin menarik customer di mall, dengan memberi member gratis pada mereka,” katanya. Ia berharap kedepan tidak hanya putus sampai di acara ini saja dan promo bisa berlanjut di hari biasa. Kedepan, akan dibuat agenda tahunan dengan kemasan lain yang bervariasi. Marketing Communication Matahari Jaya, Rully Hefri Badi juga berharap, semoga di even selanjutnya peserta pameran dari supplier lebih banyak yang berpartisipasi. “Setelah melihat antusiasme pengunjung cukup dibilang sukses semoga peserta pameran dari supplier ke depan lebih banyak yang ikut. Dan Matahari Jaya semakin sukses semakin jaya,” pungkasnya. (amg)

JCM Hadirkan Rangkaian Kegiatan Spooktober SLEMAN, TRIBUN - Jogja City Mall (JCM) menyajikan beragam rangkaian kegiatan selama Oktober yang diberi nama Spooktober. Event Promotion (EP) Coordinator Spooktober, Effendi Haryo menjelaskan bahwa rangkaian kegiatan dibuka dengan Expo Matahari Jaya mulai 3-8 Oktober serta Durian Festival 2019 pada 4-6 Oktober lalu. “Kegiatan yang akan berlangsung berikutnya adalah Pameran UMKM Dinas Koperasi DIY pada 9-23 Oktober serta Produk Unggulan Nusantara (Jogja PPUN 2019) pada 9-13 Oktober,” jelasnya, saat jumpa pers di JC Forrest JCM, Selasa (8/10). Tak berhenti sampai di sana, Effendi juga menyebut bahwa JCM akan

menggelar exhibition best product pada 9-13 Oktober. Pada acara tersebut juga akan dimeriahkan oleh JCM Pet Gathering yakni komunitas pecinta hewan. “Lalu ada juga Otomotif Fair by CV Joglo dan Home Credit Indonesia pada 14-20 Oktober. Akhir bulan ada Mitsubishi Motors Auto Show pada 24-27 Oktober. Pada waktu yang sama juga ada Pameran Penanaman Modal Daerah dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (Jogja PTSP Expo) 24-27 Oktober,” urainya. Effendi menjelaskan Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) menggelar Wonderful Indonesia Culinary and Shopping Festival (WISCF) 2019 pada 24-27 Oktober dengan tema

Jogja City Food. Public Relations JCM, Febrianita Candra Rini mengatakan bahwa Jogja City Food akan menghadirkan lebih dari 30 stand dengan beragam varian jajanan khas Yogyakarta. “Acara dipusatkan di area drop off dan area pedestrian JCM. Ada hiburan etnik khas Yogyakarta mulai dari taritarian, live music performance, dan games menarik,” bebernya. Di penghujung rangkaian Spooktober, JCM akan menggelat Dance Competition yang terdiri dari Halloween Modern Dance untuk peserta jenjang SD-SMP dan K-pop Dance Competition terbuka untuk umum pada 31 Oktober 2019. (kur)

Warga Antusias Ikuti Donor Darah Hotel Santika Premiere HOTEL antika Premiere Yogyakarta menggelar kegiatan donor darah rutin setiap 3 bulan sekali, Selasa (8/10). Marketing Communication Hotel Santika Premiere Theodora Pradita mengatakan bahwa pihaknya memang menjalin kerjasama dengan Unit Pelayanan Transfusi Darah (UPTD) RSUP

Dr Sardjito. “Target kami ada 70-80 kantong. Tiap kami mengadakan kegiatan donor darah, antusias warga sangat bagus,” ujarnya kepada Tribun Jogja di sela-sela kegiatan. Selain karyawan, banyak masyarakat umum yang juga berpartisipasi dalam kegiatan donor darah yang dise-

lenggarakan di Hotel Santika Premiere. “Sering juga dihubungi yang pernah donor di sini, kapan ada donor darah lagi begitu. Jadi kami juga menyampaikan jadwal selanjutnya,” urainya. Petugas Teknis Unit Pelayanan Transfusi Darah (UPTD) RSUP Dr Sardjito Wulandari mengatakan bahwa

donor darah dimulai pukul 09.00 dan berakhir pada pukul 14.00. Ia mengatakan bahwa antusias warga tinggi. “Tapi tidak semua bisa donor karena ada yang Hb (Hemoglobin) terlalu rendah dan terlalu tinggi. Hb yang bisa untuk donor di kiaaran 12,518. Itu tergantung pola makan,” urainya. (kur)


MAGELANG SQUARE 4

RABU PAHING 9 OKTOBER 2019

Bawaslu Dapat Anggaran Rp2,4 M Janji Gencarkan Sosialisasi kepada Pemilih MAGELANG, TRIBUN Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Magelang kebagian dana sebesar Rp 2.423.208.000 untuk pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2020 Kota Magelang. Anggaran diberikan melalui Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) antara Pemkot Magelang dan Bawaslu Kota Magelang. Ketua Bawaslu Kota Magelang Endang Sri Rahayu, mengatakan, total dana yang diterima oleh Bawaslu sebesar Rp 2.423.208.000. Anggaran tersebut terdiri dari Rp 18.208.000 untuk perekrutan Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) pada tahun 2019. Sementara itu untuk tahun 2020, dana diberikan sebesar Rp 2.445.000.000 yang akan digelontorkan menjadi tiga tahap. Tahap pertama 40 persen, kedua 50 persen dan tahap terakhir 10 persen. “Total dana yang diberikan sekitar Rp 2,4 Miliar, yang akan diberikan tahun 2019 dan tahun 2020. NPHD ini ditantangani pada 1 Oktober 2019, melalui Pemkot Magelang,” ujar Endang, Selasa (8/10). Sosialisasi Dikatakan Endang, ang-

Total dana yang diberikan sekitar Rp 2,4 Miliar, yang akan diberikan tahun 2019 dan tahun 2020. NPHD ini ditantangani pada 1 Oktober 2019, melalui Pemkot Magelang. garan tersebut akan dialokasikan untuk seluruh pelaksanaan kegiatan pengawasan oleh Bawaslu Kota Magelang. Dana sebagian besar untuk sosialisasi, honor untuk pengawas, dan pelaksanaan kegiatan lainnya. “Nanti kami akan gencar melakukan sosialisasi-sosialisasi kepada masyarakat, pemilih dan terutama kepada kelompok sasaran,” ujarnya. Endang, menuturkan, sebelumnya pihaknya telah mengajukan anggaran sebesar Rp2,8 miliar. Semula hanya mengusulkan anggaran sebesar Rp2,17 miliar, bertambah menjadi Rp2,76 miliar. Terakhir, usulan direvisi lagi karena melihat masa kerja Panwascam yang diperpanjang menjadi 11 bu-

lan. Belum lagi ada penambahan honor untuk Panwascam. “Pengajuan anggaran Rp2,8 miliar. Dana itu untuk kegiatan Bawaslu Pilkada, termasuk ada honor, PTPS, sosialisasi, semuanya sudah terkover disana. Alhamdulillah, Pemkot Magelang suport,” katanya. Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2020 Kota Magelang resmi ditetapkan oleh Pemerintah Kota Magelang kepada KPU Kota Magelang. Nilainya sebesar Rp 7.277.074.000 untuk membiayai seluruh pelaksanaan kegiatan pada Pilkada 2020 mendatang. Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Magelang, Basmar Perianto, mengatakan, NPHD telah resmi ditetapkan pada 1 Oktober 2019 dengan nilai hibah sebesar Rp 7.277.074.000. Dana ini akan digelontorkan ke dua tahap. Tahap pertama dicairkan pada tahun 2019 ini sebesar Rp 218.774.000. Kemudian tahap kedua sebesar Rp 7.058.300.000 pada tahun 2020 dengan tiga kali pencairan. Pertama 40 persen, 50 persen dan sisanya 10 persen. (rfk)

Ayah Temukan Anaknya Gantung Diri TEMANGGUNG, TRIBUN - Seorang anak berusia 12 tahun, HN, warga Kelurahan Butuh, Kecamatan/Kabupaten Temanggung, ditemukan tewas gantung diri, Senin (7/10) pagi. Jasad korban ditemukan pertama kali oleh sang ayah pada sekitar pukul 05.30. “Korban ditemukan oleh sang ayah di belakang rumahnya dalam kondisi sudah menggantung,” kata Kasat Reskrim Polres Temanggung, AKP M Alfan Armin. Dituturkan, korban merupakan anak pertama dari

Heru Suwartono. Diketahui, orangtua kandung korban telah bercerai. Selama ini, korban tinggal bersama ayah dan ibu tirinya. “Dari hasil pemeriksaan medis tak ditemukan adanya tanda-tanda penganiayaan maupun kekerasan, meninggal karena gantung diri,” tuturnya. Ia menyampaikan, hingga saat ini pihaknya masih terus melakukan penyelidikan terkait motif dari bunuh diri anak yang masih duduk di bangku kelas lima sekolah dasar (SD) tersebut. “Ada surat yang ditulis sebelum kor-

ban mengakhiri hidupnya, sedang kita dalami,” ujar dia. Berdasarkan informasi yang ada, sebelum kejadian korban sempat dimarahi oleh orangtuanya. Ini lantaran, korban tidak pulang ke rumah pada Sabtu malam kemarin. Seorang tetangga korban, Sutarno, mengatakan korban selama ini dikenal sebagai bocah periang. Pun, korban juga dikenal tak suka aneh-aneh. “Kemarin-kemarin sempat ketemu, saya tak melihat gelagat mencurigakan,” tuturnya. (yan)

IST

PENGHARGAAN

- Mendagri Tjahjo Kumolo menyerahkan penghargaan IGA kepada Wali Kota Magelang Sigit Widyonindito di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Senin (7/10) malam.

Kota Magelang Kembali Raih Innovative Government Award MAGELANG, TRIBUN - Kota Magelang mendapatkan penghargaan Innovative Government Award (IGA) tahun 2019 dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI ketiga kali. Penghargaan ini diberikan atas keberhasilan Kota Magelang menjadi kota terinovatif dalam mendorong inovasi di bidang pelayanan publik, tata kelola pemerintahan, dan urusan kewenangan lainnya. Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Mendagri Tjahjo Kumolo kepada Walikot Magelang Sigit Widyonindito di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Senin (7/10) malam. Wali Kota Magelang Sigit Widyonindito, mengatakan, pihaknya berkomitmen untuk menciptakan dan mengembangkan inovasi daerah. Masyarakat maupun

KRMT Wongsonegoro Layak Diteladani SEMARANG, TRIBUN Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi mengajak jajarannya dan semua masyarakat untuk meneladani Kanjeng Radèn Mas Tumenggung (KRMT) Wongsonegoro, yang semasa hidupnya rela berkorban untuk kepentingan orang lain. “Sama seperti KRMT Wongsonegoro, semoga kita berjuang bisa untuk membantu masyarakat khususnya di Kota Semarang secara konsisten, kontinyu dan tidak kenal lelah,” kata Wali Kota yang akrab disapa Hendi ini. Hendi i mengatakan itu saat berziarah ke makam Wongsonegoro, Selasa (8/10/2019) di Desa Gatak, Kelurahan Kagokan, Kecamatan Gatak, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah. Dalam keterangan tertulisnya dijelaskan, ziarah ini merupakan rangkaian awal dalam memperingati pertempuran 5 hari di Kota Semarang yang merupakan

IST

ZIARAH

- Wali Kota Semarang Hendra Prihadi bersama jajarannya ziarah ke makam Pejuang Kemerdekaan RI KRMT Wongsonagoro di Desa Gatak, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah, Selasa (8/10/2019).

pertempuran antara pemuda Kota Semarang melawan tentara Jepang pada 15-19 Oktober 1945. “Kita mengawali dengan ziarah ke makam leluhur kita KRMT Wongsonegoro kemudian dilanjutkan dengan rangkaian kegiatan di kelurahan-kelurahan di perkampungan, kemudian puncaknya tanggal 14 Oktober ada

upacara dan teatrikal yang diadakan di Tugu Muda Kota Semarang,” ucap Hendi. KRMT Wongsonegoro, kata Hendi, merupakan salah satu pejuang pertempuran 5 hari tersebut. Tak cuma itu, sejarah mencatat, KRMT Wongsonegoro pernah menjadi Wakil Perdana Menteri Indonesia dan Gubernur Provinsi Jawa

Tengah pada masa kemerdekaan. Jadi Tradisi Berangkat dari catatan sejarah tersebut, Hendi melanjutkan Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang selalu menyempatkan hadir dalam acara ziarah ke makam KRMT Wongsonegoro. Dalam sambutannya, pada acara tersebut Hendi bercerita dirinya pernah mendapat tanggapan dari rekan-rekannya di Pemerintah Provinsi Jawa Tengah. Mereka, kata Hendi, mengatakan bahwa tradiri ziarah ke makan KRMT Wongsonegoro seharusnya dilakukan Pemprov Jawa Tengah. Pasalanya ia merupakan Gubernur pertama Jawa Tengah pasca kemerdekaan. “Saya bilang tidak ada yang keliru karena masih sama-sama tokoh bangsa dan kami ziarah juga karena dalam rangka memperingati pertempuran lima hari pada tanggal 14 Oktober nanti,” tutur Hendi. (kompas.com)

OPD didorong untuk menciptakan berbagai inovasi yang bermanfaat agar pelayanan dan kesejahteraan masyarakat bisa terwujud dengan baik. “Kota Magelang itu kecil, tidak memiliki sumber daya alam, hanya mengandalkan sektor jasa sebagai penopang roda perekonomian. Maka semangat membangun kota modern dan cerdas terus dijaga, salah satunya dengan menciptkan berbagai inovasi,” kata Sigit, Senin (7/10). Sigit mengatakan, fungsi kelembagaan litbang penting untuk menciptakan inovasi di Kota Magelang. Balitbang Kota Magelang menjadi Badan Litbang di Provinsi Jawa Tengah, yang mendampingi inovasi Kota Magelang. Kembangkan Inovasi Sementara itu, Kepala

Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Kota Magelang, Arif Barata Sakti mengatakan, Pemda berkewajiban menjamin pemanfaatan, memfasilitasi dan menggunakan hasil inovasi sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2019 tentang Sstem Nasional Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, telah dilaksanakan oleh Pemkot Magelang sejak tahun 2017. “Kami terus memfasilitasi pengembangan inovasi di Kota Magelang. Seperti galeri inovasi yang bisa membentuk, mendorong dan mendampingi tumbuhnya inovasi baik dari masyarakat maupun di lingkungan Pemkot Magelang. Salah satu contoh inovasi masyarakat yang bermanfaat yaitu Magic Grill dimana telah mendapatkan pengakuan

sekaligus pembinaan dari Pemerintah Pusat untuk menjadi Perusahaan Pemula Berbasis Teknologi,” kata Arif. Beberapa penghargaan yang diraih Balitbang terkait inovasi dan sejumlah fasilitas yang dimiliki, membuat sejumlah Kementerian, Lembaga Negara dan beberapa Pemerintah Daerah melakukan studi banding ke Kota Magelang. “Selain penyelenggaraan krenova bagi masyarakat, kami mendorong para ASN maupun OPD untuk berinovasi melalui kompetisi inovasi OPD di lingkungan Pemerintah Kota Magelang. Harapannya makin banyak inovasi yang muncul di lingkungan OPD yang mendukung visi Kota Magelang sebagai Kota Jasa,” ujarnya. (rfk)

Pengusaha Nilai Tarif Tol Terlalu Tinggi SEMARANG, TRIBUN Tarif tol diwacanakan akan ada penyesuaian. Menanggapi hal ini, Wakil Ketua Asosiasi Pengusaha Truk Indonesia (Aptrindo) Jateng-DIY, Bambang Widjanarko menilai pemerintah kurang bijak jika menaikkan tarif tol di beberapa ruas. “Saat ini, kami rasa tarif tol sudah terlalu tinggi. Lha ini masih akan dinaikkan lagi,” kata Bambang dalam keterangan tertulis yang diterima Tribunjateng.com, Senin (7/10/2019). Menurutnya, saat ini pemerintah seharusnya berkonsentrasi untuk memberikan pelayanan yang lebih baik lagi kepada masyarakat pengguna jalan tol. Atau, bisa saja memberikan insentif bagi dunia

trucking yang sudah terbukti sekian lama menjadi tonggak pembangunan nasional. Bukan malah terkesan mengabaikan nasib pengusaha truk di Indonesia. Masyarakat pengguna jalan tol, kata dia, masih sering dirugikan dengan adanya kemacetan parah di beberapa ruas jalan tol. Belum lagi, kurangnya sarana dan prasarana penunjang keberadaan jalan tol. Ia menyebut, masih ada beberapa ruas jalan Tol Trans Jawa yang belum rampung sepenuhnya. Seperti sarana rest area di ruas Tol Pemalang-Batang. “Ini saja (ruas tol) produknya masih bersifat setengah matang. Masih banyak yang harus dibenahi disana-sini. Manfaat belum dirasa tapi sudah

mau dinaikkan tarifnya,” tandasnya. Para pengusaha truk disebut sedang menganalisis dan mengkalkulasi untung-rugi armadanya antara melewati jalan tol dan jalan arteri biasa. Tapi, jika sudah dibebani kebijakan yang berat, seperti kenaikan tarif tol, itu membuat pilihan lain kepada pengusaha. “Kalau begini caranya, lebih baik truk tidak menggunakan jalan tol. Truk- truk kami untuk usaha, bukan untuk plesiran. Jadi apa pun yang dikonsumsinya harus dianggap sebagai komponen biaya yang harus dihitung secara cermat. Jika ingin tetap bisa bertahan dalam persaingan yang semakin ketat,” kata Bambang. (tribun jateng)

Membatik Teknik Sibori Cocok untuk Pemula MAGELANG, TRIBUN - Puluhan anggota Dharma Wanita Persatuan (DWP) Setda Kota Magelang mengikuti pelatihan membatik di ruang sidang lantai 1, kompleks Kantor Walikota Magelang, kemarin. Mereka diajarkan cara membatik kain dengan metode teknik sibori. Ketua DWP Setda Kota Magelang, Dwi Arni Joko Budiyono mengatakan pelatihan bertujuan untuk menambah keterampilan anggota Dharma Wanita, dan diharapkan dapat mengembangkan batik menjadi ikon produk kerajinan di Kota Magelang. “Selain itu nantinya juga dapat menciptakan lapangan pekerjaan baru bagi kalangan perempuan dan diharapkan dapat menularkan ilmu

yang didapat pada anggota DWP, khususnya di Setda Kota Magelang,” katanya. Ia menjelaskan, pelatihan membatik bagi kalangan Anggota DWP ini juga dalam rangka memperingati Hari Batik Nasional 2019. Pada pertemuan tersebut Ketua DWP Setda Kota Magelang, didampingi seluruh pengurus dan para isteri ASN lingkup Setda, menyimak dengan serius paparan yang disampaikan oleh narasumber, pemilik sekaligus pelaku usaha kecil mikro dan menengah (UMKM) Batik Iwing, Iwing Sulistyowati. “Diharapkan dengan adanya pelatihan batik ini, anggota DWP punya jiwa wirausaha dan wiraswasta

membuat batik. Ini juga menjadi bagian kita untuk melestarikan produk batik, terutama batik lokal khas Kota Magelang,” ungkap isteri Sekda Joko Budiyono itu. Batik Lokal Terkait sosialisasi tersebut Dwi Arni menjelaskan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk dukungan DWP terhadap program Pemkot untuk menggunakan batik khas Kota Magelang. “Dengan menggunakan batik lokal secara tidak langsung juga turut membantu pelaku UMKM khususnya pengrajin batik untuk meningkatkan perekonomian,” ujarnya. Sementara itu, menurut Iwing, pembuatan batik dengan teknik sibori sangatlah mudah, sehingga co-

cok bila dipraktikkan para pemula. Prosesnya pun tidak memakan banyak waktu. “Pembuatan batik dengan teknik sibori ini sangat mudah hanya butuh waktu beberapa menit untuk kain seukuran 30x30 cm yang kita praktikkan,” kata Iwing. Ia menjelaskan metode batik sibori biasa diterapkan tak hanya kain. Namun bisa dijadikan untuk aksesori lain seperti tas, dompet, dan lain sebagainya. “Kalau ini nanti selesai hasinya bisa di buat tas kecil, atau kalau mau buat lebih besar nanti bisa digunakan untuk baju atau yang lainnya. Macam-macam dan bervariasi hasil, dari teknik sibori ini,” ujarnya. (*/rfk)

IST

BELAJAR MEMBATIK - Anggota Dharma Wanita Persatuan

Setda Kota Magelang mengikuti pelatihan membatik di ruang sidang lantai 1, kompleks Kantor Walikota Magelang. Mereka diajarkan cara membatik kain dengan metode teknik sibori.


5

RABU PAHING 9 OKTOBER 2019

Beli BBM Pakai Jeriken Ditolak HNSI Beraudiensi dengan DPRD Gunungkidul DKP Sebut SPBU Tak Berani Langgar Aturan GUNUNGKIDUL, TRIBUN - Nelayan Gunungkidul yang tergabung dalam Himpunan Nelayan Indonesia (HNSI) beraudiensi dengan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Gunungkidul, Selasa (8/10). Mereka merasa seperti kriminal, karena selalu kucing-kucingan dengan aparat saat membeli Bahan Bakar Minyak (BBM). Sekretaris DPD HSNI, Gamal Asgar menyebut, nelayan sudah memiliki izin untuk membeli BBM dalam jumlah banyak. Namun Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) sering menolak nelayan yang membeli BBM dalam jumlah banyak dengan menggunakan jeriken. “Ya kami seperti kriminil, harus membeli BBM dengan sembunyi-sembunyi. Padahal kami memiliki surat rekomendasi, tetapi tetap saja tidak dilayani,” keluhnya. Pihaknya menyampaikan kepada DPRD Gunungkidul agar dipermudah dalam membeli BBM terutama bagi nelayan yang telah menda-

KUCING-KUCINGAN DENGAN APARAT zz zz zz zz zz

HSNI: nelayan sudah berizin beli BBM dalam jumlah banyak. Tapi SPBU sering tolak nelayan yang membeli pakai jeriken. Kepala DKP Gunungkidul sebut nelayan harus dikumpulkan. Nanti nelayan bisa tunjuk satu orang sebagai penyalur BBM. Sehingga SPBU tidak ketakutan melayani BBM bagi nelayan.

patkan izin. Menurutnya SPBU tidak mau menjual BBM karena terikat pada ketentuan hukum. “Kami sudah mematuhi hukum, surat menyurat kedinasan sudah kami lengkapi, surat-surat juga sudah kami lengkapi. Lalu salah kami di mana dan kami harus melakukan apa, agar SPBU mau menjual kepada kami,” katanya. Sambungnya, para nelayan sebenarnya mampu untuk membeli BBM nonsubsidi dengan jenis Pertalite atau Pertamax, namun mesin kapal yang digunakan tidak bisa menggunakan kedua jenis BBM tersebut. “Mesin kapal nelayan itu jenisnya 2 tak dan harus menggunakan oli samping.

TRIBUNJOGJA/WISANG SETO P

AUDIENSI - Audiensi DPRD Gunungkidul bersama perwakilan

nelayan di DPRD Gunungkidul, Selasa (8/10).

Rekomendasi Sesuai Kebutuhan KETUA DPRD Gunungkidul, Endah Subekti Kuntariningsih mengatakan, kesimpulan dari audiensi adalah nelayan harus bisa mendapatkan BBM bersubsidi, karena telah mendapatkan surat rekomendasi untuk mengambil BBM bersubsidi ke SPBU. “Syarat mendapatkan rekomendasi adalah kepala pelabuhan menerbitkan su-

rat rekomendasi kepada nelayan yang surat-suratnya lengkap. HSNI juga harus menerbitkan surat yang isinya jumlah kebutuhan BBM bersubsidi yang dibutuhkan nelayan,” ucapnya. Menurutnya, jika kepala pelabuhan merekomendasi sesuai dengan jumlah yang dibutuhkan nelayan, maka masalah akan selesai. (wsp)

Kalau kami menggunakan pertamax atau pertalit, mesin kami yang tidak mampu akan berkerak dan mudah rusak,” jelasnya. Menurutnya, nelayan mau tidak mau harus menggunakan jenis mesin 2 tak, karena kareakteristik laut selatan memiliki ombak yang cukup besar. Jika menggunakan mesin kapal 4 tak, kapal kalah kekuatannya dengan ombak. Pihaknya memperhitungkan setiap bulan nelayan membutuhkan BBM subsidi berjenis solar 43 ton untuk kapal berukuran 5 GT-30 GT. Sedangkan BBM bersubsidi premium membutuhkan 180 ton untk nelayan yang menggunakan perahu motor tempel. “Nelayan di Gunungkidul ada sekitar 2019 orang termasuk nelayan sampingan,” imbuhnya. Hindari penyalahgunaan Kepala Dinas Perikanan dan kelautan (DKP) Kabupaten Gunungkidul mengatakan, untuk memecahkan masalah nelayan harus dikumpulkan semua yang terlibat. “Pertemuan ini harus dalam paripurna sehingga dapat mengundang semuanya, seperti pengusaha SPBU, Pertamina diundang. Karena wajar juga kalau SPBU ketakutan untuk melayani para nelayan. Kalau ada oknum yang menyalahgunakan, maka SPBU dapat terjerat hukum,” katanya. Krisna mengatakan, nantinya nelayan bisa menunjuk satu orang sebagai penyalur BBM, sehingga SPBU menjadi tidak ketakutan dalam melayani nelayan. “Mereka sudah mendapatkan izin dari kepala pelabuhan karena kita berpatokan undang-undang. DKP tidak berani menabrak aturan, UU 23 kewenangan ada di provinsi,” imbuhnya. (wsp)

TRIBUNJOGJA/SINGGIH WAHYU

PEMBONGKARAN TAMBAK - Sebuah unit alat berat tengah membongkar petak kolam tambak udang di selatan Bandara YIA, Temon, Selasa (8/10).

Petambak Bertahan Jika Tanpa Relokasi KULON PROGO, TRIBUN - Pembongkaran kolam tambak udang di lahan pantai selatan Bandara Internasional Yogyakarta (YIA) di Temon, Kabupaten Kulon Progo kembali dilakukan Pemerintah Kabupaten setempat, Selasa (8/10). Sementara itu, sebagian petambak bergeming jika upaya relokasi usaha tak mendapat sokongan pemerintah. Pada hari itu, ada sebanyak sekitar 28 petak tambak udang yang dibongkar. Tambak-tambak tersebut sudah dalam keadaan kosong atau tidak ada lagi kegiatan budidaya udang. Ada dua unit backhoe yang dikerahkan dalam perataan lahan tersebut dan dikawal seratusan aparat kepolisian serta tentara dan Satpol PP. Sejauh ini, Pemkab Kulon Progo sudah membongkar dan meratakan sekitar 55 petak tambak udang di kawasan tersebut. Di antara kolam yang dibongkar adalah dua petak milik Purwoko, warga Desa Jangkaran, Temon. Namun begitu, ia masih memiliki empat kolam lagi di sisi utara dan saat ini masih dioperasikan untuk budi daya udang dengan usia benih hingga akhir Oktober ini diperkirakan baru 50 hari dan belum layak panen. Pemkab Kulon Progo memberi waktu para petambak untuk mengosongkan lahan hingga 31 Oktober untuk selanjutnya kawasan itu akan dibangun menjadi area sabuk hijau (green

Detik-Detik Naiknya Air dari Perut Bumi WONOGIRI, TRIBUN - Tim Gapadri Mapala Institut Teknologi Nasional Yogyakarta (ITNY) terlibat dalam upaya pengangkatan potensi air dari perut bumi di dasar Gua Jomblang Ngejring, Desa Gendayakan, Kecamatan Paranggupito, Wonogiri. Bersama Kelompok Masyarakat Desa Gendayakan (Pokmas Suka Tirta) dan Tim Tanggap Darurat PADASUKA (TDP), potensi air berhasil terangkat pada Senin (7/10) subuh setelah upaya panjang dilakukan. Upaya ini bermula dari laporan Pokmas Suka Tirta terhadap TDP yang sedang melakukan aksi sosial untuk bencana kekeringaan di wilayah Kecamatan Paranggupito, tentang adanya luweng (gua vertikal) yang dimungkinkan menyimpan kandungan air bersih. Dari sini, Ketua Tim TDP, Kiai Mohammad Wiyanto (Gus Yayan) menggandeng tim Gapadri Mapala Institut Teknologi Nasional Yogyakarta (ITNY). Setelah dua kali survei intensif berhari-hari oleh tim teknis dan tim ahli

dari ITNY, dinyatakan kandungan air yang berhasil ditemukan itu layak dieksplorasi untuk kepentingan masyarakat. Terhitung sejak Jumat (4/10) tim Gapadri Mapala ITNY yang didampingi oleh PADASUKA dan Pokmas Suka Tirta, memulai tugas lanjutnya, yakni menaikkan air dari dalam perut bumi. Berbagai persiapan dan teknis telah dilakukan, mulai dari pemasangan lintasan untuk menuruni kedalaman gua sedalam 180 meter, pemasangan mesin pompa, pipa, dan lain sebagainya. Pada Sabtu (5/10) berhasil dipasang mesin pompa di salah satu bagian bawah dinding gua. Pemasangan dilakukan oleh Malolo cs dan dipandu langsung oleh Dosen Mesin ITNY, Sulaiman Tampubolon, ST, M.Eng, serta dibarengi pula dengan pemasangan pipa tahap awal. Esok harinya, dilakukan pekerjaan teknis lanjutan secara maraton sampai siang. Berikutnya, Minggu (6/10) sejak pukul 15.00 WIB, secara bertahap tim kembali turun ke lorong gua.

Akhirnya, pada Senin (7/10) pukul 03.41 WIB dini hari, dapat informasi dari tim dari dalam gua bahwa air berhasil dinaikkan pada tandon yang pertama. Dari tandon yang berada di dalam gua, air dinaikkan ke atas permukaan gua melalui saluran pipa. Setelah sekian waktu, tim dan perwakilan masyarakat yang berada di atas gua menunggu dengan harapharap cemas. Beberapa saat setelah kumandang azan subuh, dari mulut pipa keluarlah air yang ditunggu-tunggu. Ucapan hamdalah pun spontan terlontar dari semua yang berada di sisi pipa tersebut. Segera saja air yang pertama naik itu dipakai berwudu untuk menunaikan salat subuh berjamaah. Salat diimami oleh Muhammad Ali Rahman dari tim PADASUKA. Masyarakat yang datang menangis haru lalu mengambil air itu untuk dibasuhkan ke wajah mereka dengan terus melafalkan hamdalah. Sementara itu, tim yang bekerja di dalam gua, masih berada di sana. Mereka mulai naik ke permukaan secara bertahap, satu persatu, sejak pukul 06.00 hingga sekitar pukul 09.00 WIB. Dalam waktu yang bersamaan, warga semakin memenuhi lokasi. (rls/amg)

Pule Payung Masuk Nominasi API 2019 KULON PROGO - Destinasi wisata alam Pule Payung di Kecamatan Kokap, Kabupaten Kulon Progo masuk dalam daftar tujuan wisata terpopuler dalam Anugerah Pesona Indonesia (API) 2019. Hal ini diharapkan bisa mendongkrak citra pariwisata Kulon Progo. Kepala Bidang Pengembangan Kapasitas, Dinas

Pariwisata DIY, Wardoyo mengatakan Pule Payung telah diusulkan dan masuk dalam nominasi penghargaan dalam API 2019 mewakili Kulon Progo. Objek wisata ini akan bersaing dengan banyak destinasi lainnya se-Indonesia untuk merebut gelar destinasi terpopuler berdasarkan voting. “Sementara ini hasil per-

olehan voting sudah mencapai 89,7 persen dan masih bisa berubah sampai batas akhir 21 Oktober 2019. Harapan kami, Pule Payung bisa menjadi pemenang API 2019 di November mendatang,” jelas Wardoyo saat berudiensi dengan Pemkab Kulon Progo dalam keterangan tertulis diterima Tribun Jogja, Selasa (8/10).

Kepala Dinas Pariwisata Kulon Progo, Niken Probo Laras mengatakan ada lebih dari 10 spot berfoto di Pule Payung Selain berfoto, pengunjung juga memberikan vote sehingg hasil perolehannya nanti bisa tinggi. “Pengunjung di sana memang ribuan dan hasil vote bisa sampai 80 persen,” kata Niken. (ing)

belt) pelindung Bandara YIA serta mitigasi bencana di pantai selatan. “Kalau akhir Oktober jelas belum siap panen karena masih baru. Mungkin pertengahan November baru bisa dipanen. Kalau dibongkar paksa, petambak jelas akan bertahan dulu, menunggu kejelasan rencana relokasi dari Pemkab,” kata Purwoko. Menurutnya, rencana relokasi itu sudah menjadi keputusan dalam pertemuan antara petambak dengan Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kulon Progo. Pemkab dalam pertemuan itu berjanji akan mencarikan lokasi pemindahan usaha tambak di selatan YIA yakni ke kawasan Pantai Trisik, Desa Banaran, Kecamatan Galur. Hanya saja, sampai sekarang menurutnya belum ada kejelasan lebih lanjut atas janji tersebut. Pihaknya sebetulnya tak keberatan jika harus dipindah ke Galur sekalipun jaraknya cukup jauh dari Temon. Asalkan, Pemkab bisa memfasilitasi perpindahannya, termasuk ketersediaan lahan. Purwoko menyebut, pernah ada petambak yang mensurvey harga sewa lahan di Trisik namun harganya cukup tinggi sekitar Rp10 juta untuk lahan seluas 800 meter persegi. “Padahal, sewanya harus 10 tahun sekaligus artinya kami harus keluar duit Rp100 juta. Termahal itu lahan berstatus hak milik warga. Kalau yang tanah Pakualaman

(Paku Alam Ground) lebih murah,” kata dia. Akhir Oktober Kepala DKP Kulon Progo, Sudarna mengatakan pihaknya tetap berpegang pada ketentuan semula yakni maksimal akhir Oktober 2019 ini tambak-tambak di selatan Bandara YIA itu harus sudah dikosongkan dan tiada lagi yang beroperasi untuk budi daya udang. Saat ini masih ada sekitar 170 petak tambak yang beroperasi dan ketika sudah masuk panen para petambak tak boleh tebar benih lagi sesuai kesepakatan. “Oktober paling tidak kita harapkan sudah 70 persen tambak yang diratakan.Memang saat ini masih banyak yang memanfaatkan waktu sampai akhir Oktober,” kata Sudarna. Pihaknya juga menolak istilah relokasi, melainkan Pemkab berupaya memfasilitasi para petambak dengan menyediakan ruang legal untuk kegiatan usaha budidaya tersebut. Dalam hal ini, lokasi peruntukan budi daya udang yang diizinkan hanya di Banaran sedangkan petambak di selatan bandara tidak berizin dan melanggar peraturan RTRW Kulon Progo. “Kalau mau terus produksi di sini ya tidak bisa. Kita upayakan banyak langkah, termasuk menyediakan ruang legal itu. Kami juga bekerja dengan pendekatan kemanusiaan,” kata Sudarna. (ing)

BUMD-BUKP DIY Bantu Sumur Bor dan Air Bersih GUNUNGKIDUL, TRIBUN - Forum Komunikasi Badan Usaha Milik Daerah (Forkom BUMD) DIY yang beranggotakan PT Bank BPD DIY, PT Tarumartani dan PT Anindya Mitra Internasional (AMI) bersama-sama dengan Badan Usaha Kredit Pedesaan (BUKP) dan Badan Pengelola Keuangan dan Aset (BPKA) DIY menyalurkan bantuan pembuatan sumur bor dan air bersih di Kecamatan Gedangsari dan Nglipar, Gunungkidul. Bantuan secara simbolis diserahkan Kepala BPKA DIY, Bambang Wisnu Handoyo yang juga selaku pembina BUMD DIY didampingi jajaran pimpinan BUMD DIY kepada Kepala Desa Hargomulyo, Gedangsari dan Kepala Desa Katongan, Nglipar, Gunungkidul, Selasa (8/10). Bambang Wisnu menyampaikan bahwa bantuan pembuatan sumur bor di Desa Hargomulyo merupakan bentuk kepedulian dan dukungan pemerintah dan BUMD DIY kepada masyarakat di Desa Hargomulyo khususnya Dusun Jatibungkus dalam mengatasi kesulitan air bersih. “Masyarakat dengan pemerintah secara bersama-sama harus mencari solusi jangka panjang untuk mengatasi masalah kekurangan air bersih yang terjadi tiap tahun, salah satunya de-

ngan pembuatan sumur bor ini,” katanya Ia mengajak warga bergotong royong dan mencari solusi terbaik untuk mengatasi bencana kekeringan. Menurutnya, warga tidak bisa terus menerus bergantung kepada bantuan dropping air bersih saat musim kemarau datang. “Dengan sumur bor ini, kami berharap masyarakat secara swadaya bisa mengelola dan memanfaatkanya dengan baik untuk memenuhi kebutuhan air dalam jangka panjang,” ungkapnya. Ketua Forkom BUMD DIY yang merupakan Direktur Utama Bank BPD DIY, Santoso Rohmad menyampaikan, bantuan ini merupakan salah satu upaya untuk mengatasi kekurangan air secara berkesinambungan yang tidak sekali habis. “Kami berharap mata air dari sumur ini bisa terus mengalir, serta masyarakat mampu memelihara dan mengatur penggunaan air dengan baik sehingga dapat memenuhi kebutuhan air untuk jangka panjang,” katanya. Forkom BUMD dan BUKP DIY juga menyalurkan 100 tangki air bersih yang didistribusikan kepada warga di Desa Hargomulyo, Gedangsari sebanyak 25 tangki dan 75 tangki untuk Desa Katongan, Nglipar, Gunungkidul. (kur)


JOGJA REGION SLEMAN-BANTUL

6

RABU PAHING 9 OKTOBER 2019

Miskin Kok Diminta Membayar Pajak Bupati Bantul Wacanakan Pajak Gratis bagi Warga Tak Mampu

TRIBUNJOGJA/SANTO ARI

RATA TANAH - Kondisi lokasi gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sleman

yang saat ini rata dengan tanah. Foto diambil Selasa (8/10).

Gagalnya Lelang Proyek Gedung Ganggu Kinerja Anggota Dewan SLEMAN, TRIBUN - Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sleman belakangan sudah rata dengan tanah. Saat ini proses pembangunan masih dalam tahap lelang ulang karena sebelumnya mengalami gagal lelang. Sementara dari informasi dari situs lpse.slemankab.go.id, pengumuman pemenang lelang akan dilakukan pada 11 Oktober. Kemudian penandatangan kontrak baru dilakukan pada 21 Oktober. Karena saat ini tak memiliki gedung, anggota dewan mengungsi di Kantor Arsip Dinas Penanaman Modal, Perizinan dan Pelayanan Terpadu (DPMPPT) Sleman. Kondisi ini dikeluhkan oleh para anggota dewan, termasuk Surana, anggota dewan dari NasDem. Surana mengaku bahwa sebelumnya sudah mewanti-wanti agar gedung dewan tidak dirobohkan dan dimanfaatkan dulu sampai ada kejelasan kontrak. Dengan dibongkarnya gedung dewan, hal itu disebutnya dapat mempengaruhi kinerja dan kegiatan anggota dewan. “Itu membuat kacau kerja. Contohnya kegiatan di dewan jadi tidak jelas,” jelasnya, Selasa (8/10). Kini langkah yang dilakukannya adalah mengawal pembangunan gedung dewan. Ia mengingatkan agar pembangunan dapat sesuai dan memperhatikan spesifikasi bangunan. Ia pun tak akan segan mengaudit jika spesifikasi tidak sesuai. “Harus sesuai spek, kalau tidak bisa kami ajukan audit agar semua terang,” te-

gasnya. Hingga nanti ketika gedung baru telah selesai dibangun, maka juga harus memicu kinerja anggota dewan. “Kalau sudah dikasih gedung baru tapi kerjanya tetap tidak baik ya itu namanya kemunduran,” ujarnya. Mulai Desember Kepala Dinas Pekerjaan Umum Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPUPKP) Sleman Sapto Winarno mengatakan pembangunan gedung dewan akan dilakukan setalah ada pemenang lelang. Adapun proses pembangunan gedung dewan dilakukan secara multiyears contract atau mengambil anggaran di 2019 dan 2020. Ini berarti proses pembangunan yang rencananya dimulai pada bulan Desember 2019 bisa dilanjutkan di Januari 2020 tanpa lelang ulang. “Diperkirakan pekerjaan ini memakan waktu 13 bulan. Dan gedung sudah bisa digunakan pada akhir 2020 mendatang,” terangnya. Dalam kesempatan itu ia juga menjelaskan bahwa dalam pembangunan nanti akan dilakukan efisiensi anggaran sekitar 10-15 persen dari pagu Rp118 miliar. Meski dilakukan efisiensi, ia tetap memastikan bahwa spesifikasi bangunan akan sesuai dengan yang ada di dalam kontrak. Pengawasan pun akan dilakukan di konsultan supervisi. Selain itu pihaknya juga akan melakukan evaluasi bersama dengan melibatkan anggota dewan. (nto)

BANTUL, TRIBUN - Pemerintah Kabupaten Bantul berencana menggratiskan kewajiban bayar pajak bagi masyarakat miskin. Kebijakan itu masih sebatas rencana, belum direalisasikan, karena masih dipelajari mekanismenya. “Baru akan saya pelajari, tanpa pajak. Masyarakat miskin nanti akan digratiskan. Rencana saya itu,” ujar Suharsono, saat jumpa pers Pajak Award, Selasa (8/10). Dikatakan Suharsono, sebagai kepala daerah, dirinya selalu memikirkan kehidupan masyarakat miskin. Mereka, hidup dengan serba kesulitan. Untuk membangun rumah saja, menurut dia, warga miskin dibantu dari program RTLH, bantuan rumah tidak layak huni. “Tapi kok dikon (diminta) membayar pajak,” terang dia. Untuk itu Suharsono berencana meringankan beban bagi warga miskin di Bantul dengan cara menggratiskan pembayaran pajak. Kendati demikian, kebijakan tersebut sampai sekarang masih dipelajari, apakah bisa diterapkan atau tidak. Kepala Badan Keungan dan Aset Daerah (BKAD) Kabupaten Bantul Trisna Manurung mengungkapkan pihaknya saat ini masih mempelajari aturan dari gratis pajak bagi warga miskin yang dicanangkan oleh Bupati Suharsono. “Masih kita pelajari aturan-

nya. Pada 2012 (program gratis pajak) pernah dilaksanakan, namun namanya bukan menggratiskan pajak, tetapi memberikan subsidi. Tapi esensinya sama,” katanya. Dijelaskan Trisna, subsidi pajak yang pernah digulirkan Pemkab Bantul tahun 2012 itu merupakan program bantuan untuk membayar pajak bagi warga miskin. Mereka tetap diberi kewajiban membayar pajak, tetapi yang membayarkan dari pemerintah, lewat bantuan sosial. Syarat bantuan subsidi pajak, kata Trisna diberikan kepada warga yang terdaftar di Basis Data Terpadu sebagai warga miskin. Syarat lainnya mereka memiliki tanah di Bantul. Kemudian sesuai Permendagri nomor 32 tentang hibah dan bantuan sosial, warga kurang mampu yang ingin dapat subsidi diharuskan melakukan permohonan. “Jadi kalau memang mau dihidupkan lagi mekanismenya seperti itu. Sederhananya, masyarakat miskin dibayari pajak oleh pemerintah,” terang dia. Hadirkan “Kotak” Pemkab Bantul mengapresiasi para wajib pajak, yang dianggap berkontribusi penuh dalam pembangunan, dengan menggelar malam penghargaan ‘Pajak Bantul Award’, di halaman kantor setempat, Selasa (8/10) malam. Bertajuk ‘Sang Bintang’,

PEMKAB BAYARI PAJAK WARGA MISKIN zz zz zz zz zz

Pemkab Bantul pikirkan kehidupan masyarakat miskin. Pada 2012 silam Pemkab punya program subsidi pajak. Syaratnya warga masuk database sebagai warga miskin. Syarat lainnya adalah mereka memiliki tanah di Bantul. Warga juga harus lakuakn permohonan bantuan sosial.

grup rock Tanah Air, Kotak dihadirkan untuk meramaikam acara. Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Bantul, Trisna Manurung berujar, agenda ini sengaja digelar sebagai wujud rasa syukur atas capaian pajak daerah. Belum ada satu tahun, target Pajak Bumi Bangunan (PBB) Perkotaan dan Pedesaan untuk 2019, sebesar Rp51,3 miliar telah terlampaui. Bahkan, saat ini, serapannya sudah mencapai Rp53,6 miliar, atau di atas Rp1,5 miliar dari target yang dicanangkan. “Ini menunjukkan kesadaran masyarakat Bantul dalam membayar pajak sangat tinggi,” katanya. Rasakan pembangunan Ia pun mengakui, prestasi ini mampu tercapai, berkat dukungan masyarakat. Menurutnya, tanpa kesadaran yang tinggi, target tidak akan tercapai. Dirinya menilai, pembangunan yang benarbenar terlihat, membuat warga tergugah untuk membayarkan pajaknya. “Ya, dimungkinkan pula

karena pembangunan di Bantul sudah dirasakan langsung oleh sebagian besar warga saat ini, sehingga kepatuhan membayar pajak dari masyarakat juga semakain tinggi,” ucapnya. Trisna mengungkapkan, nantinya terdapat 10 kategori wajib pajak yang mendapat penghargaan. Ia berharap, melalui momentum ini, warga pun semakin sadar untuk membayarkan pajaknya secara tertib, sekaligus turut serta merealisasikan upaya pembangunan Bantul. BKAD Bantul terus melakukan inovasi guna mempermudah masyarakat, dengan penyediaan layanan jemput bola pembayaran PBB, lewat layanan mobil keliling (mobling). Selain itu, juga ada pelayanan pembayaran pajak pada malam hari dan hari libur. “Kita komitmen perbaiki layanan. Tidak ada istilahnya bayar pajak kok angel. Kita juga kerja sama dengan perbankan untuk mendekat pada masyarakat. Pajak lunas, pembangunan jelas,” pungkas Trisna. (aka/rif)


TRIBUN BUFFER Kereta MRT Bisa Kurangi Kemacetan 7

YOGYA, TRIBUN - Rencana pembangunan jalur kereta MRT di DIY mendapat dukungan dari kalangan legislatif. Mereka berharap rencana MRT dan kereta api Borobudur-Parangtritis berdampak positif bagi moda transportasi massal di wilayah ini. Wakil Ketua DPRD DIY, Huda Tri Yudiana, menjelaskan, kampanye penggunaan transportasi publik sangat penting bagi warga DIY. Hal ini karena dengan transportasi publik ini, Yogyakarta tidak akan macet dari segi lalu lintasnya. “Kami mendukung rencana pembangunan MRT dan kereta api di DIY. Ini mendukung mengurangi kemacetan di Yogya, jangan sampai seperti Jakarta,” ujar Huda kepada Tribun Jogja, Selasa (8/10). Huda, menambahkan, untuk MRT dan kereta api ini sudah

Dana Keperluan zz Sambungan Hal 1

“Hal tersebut tidak bisa dilepas, secara realitas sangat sulit, karena tidak semua orang minta tolong bisa disampaikan dengan program. Kondisi mendesak dan kami punya rasa kemanusiaan. Alokasi anggaran ini sebuah kewajaran, kelaziman,” urainya. Adapun pimpinan DPRD DIY, Huda mengaku mendapatkan gaji sekitar Rp33 juta. Dia mengatakan, gaji yang diterimanya lebih sedikit dari anggota dewan karena tidak adanya tunjangan transportasi. “Saya soalnya menggunakan kendaraan dinas. Di aturan baru tidak ada tunjangan transportasi,”

ada kajian dan implementasinya, nantinya disesuaikan hasil kajian tersebut. Pihaknya mendorong agar kehadiran transportasi publik ini diikuti dengan penurunan penggunaan kendaraan pribadi di masyarakat. “Nanti juga ada upaya masuk kereta bandara, bus Trans Jogja dan direvitalisasi lebih baik lagi. Kami sangat mendukung adanya jalur khusus bus Trans Jogja ini bisa memangkas penggunaan pribadi,” paparnya. Meski mendukung, pihaknya berharap pemerintah bisa memperbaiki sistemnya. Sehingga, masyarakat dipermudah dengan kehadiran transportasi publik ini. Selain itu, untuk mendukung kampanye ini, pemerintah juga perlu menyadarkan masyarakat dengan cara semi pedestrian dan kebijakan lain. “Budaya berjalan ini sama se-

ujarnya. Tidak menganggarkan Anggota DPRD DIY, Stevanus Christian Handoko, mengatakan, dirinya mendapat wewenang penuh dari partai politiknya, PSI, untuk mengelola gajinya sebagai wakil rakyat. Untuk dana aspirasi, masyarakat dan konstituen ini diserahkan pada masingmasing anggota dewan. “Sesuai keputusan DPP PSI, diserahkan ke anggota dewan. Terserah mengelola sesuai mekanisme membangun partai. Misalnya, sama seperti teman-teman PSI di Jakarata ada kegiatan fund raising untuk pendanaan,” jelasnya. Kegiatan yang bersifat fund raising ini, kata dia, mengajak masyarakat terli-

Saya Telepon zz Sambungan Hal 1

tan terbakar selain human error juga karena faktor alam. Di tempat-tempat tertentu, misalnya pohon cemara atau pohon yang ada bulunya, atau yang lancip, kemudian bergesek dan kena panas, jadi api. Itu memicu terjadinya kebakaran. Iklim bisa jadi penyebab terjadi kebakaran hutan. Paradigmanya diubah, yaitu bagaimana mencegah kebakaran hutan. Kalau dulu penanganan dilakukan saat kebakaran terjadi. November 2014 saya masuk (kabinet), saya bilang ke Pak Jokowi, mengapa ketika terjadi kebakaran baru ribut-tibut. Saya usul agar kita siaga tanpa harus menunggu kebakaran. Ternyata beliau setuju. Karena menurut undang-undang, menangani bencana itu satu di antaranya melakukan kesiagaan. Terus memonitor daerah-daerah yang rawan kebakaran hutan atau yang kerap memunculkan titik api (hotspot). Di bulan Maret sudah harus waspada termasuk di Juli. Agustus dan September menjadi waktu yang kewaspadaannya harus ditingkatkan dalam mencegah kebakaran hutan. Melihat hotspot juga harus melihat kualitas udara dan menyertakan tentara. Provinsi mana yang paling cepat tangani kebakaran hutan? Kalimantan Barat menangani kebakaran hutannya cepat. Kalau Riau agak beda, karena tergantung karakter gubernurnya juga. Kalbar itu mengapa bisa cepat karena gubernurnya pernah wali kota dua periode dan orangnya keras. Langsung mengerti, begitu kebakaran terjadi, langsung diterapkan penegakan hukum. Sebanyak 26 perusahaan langsung disikat dan minta bantuan KLHK (Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan). Pada 6 September api sudah mulai kritis, paling kenceng 13 September, 22 September turun. Kalau di Provinsi Riau bagaimana? Mengapa (penganganan) di Riau beda. Kalau nggak salah bupatinya main sendiri-sendiri, masing-masing punya cara sendiri-sendiri dan kebetulan gubernurnya juga baru. Sedang di Kalteng, sempat mendebarkan juga soal kebakaran hutan. Gubernurnya kemudian saya telepon, mengaku kesulitan. Kemudian saya minta bantuan PLN dan Pertamina ikut bantu tangani kebakaran,

Thoranin Hati zz Sambungan Hal 1

belajar membatik di Madrasah Muallimaat Muhammadiyah Yogyakarta dalam rangka pertukaran pelajar pada Selasa (8/10). Tak hanya belajar membatik, mereka juga belajar bahasa dan budaya Indonesia. Direktur Madrasah Muallimaat Muhammadiyah Yogyakarta, Agustyani Ermawati mengatakan pertukaran pelajar ini merupakan kerjasama sebagai upaya untuk peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) baik guru maupun siswi untuk mengembangkan potensi anak di kancah internasional. “Pertukaran pelajar ini mereka

RABU PAHING 9 OKTOBER 2019

perti di luar negeri harus dibiasakan. Selain sehat, juga akan mendukung kebutuhan akan angkutan massal. Aturan parkir di bahu jalan pun harus tegas,” tegasnya. Pakar Transportasi, Djoko Setijowarno, menjelaskan, rencana pembangunan jalur kereta MRT di Yogya ini harus disambut baik. Hal ini karena lalu lintas di Yogya sudah padat dan semakin hari semakin macet. “Setuju jika MRT dibangun di Yogya, sudah macet lalu lintasnya sekarang. Jadi harus mengalihkan ke moda transportasi. Karena, yang berbasis jalan sudah padat, “ ujarnya. Dia mengatakan, untuk jalurnya yang paling ideal adalah elevated (melayang) tetapi harus memperhatikan kearifan lokal. Dia mengatakan, jika mau serius dibangun, segera dibuat Feasibility Studi (FS), kajian trase dan

bat langsung mengawasi dan mendanai. “Prinsinya adalah dari masyarakat, untuk masyarakat, dan kembali ke masyarakat. Kami berjuang untuk rakyat,” urainya. Dia mengatakan, untuk anggota PSI juga dipilih bukan berdasarkan atas mahar politik. Tetapi, didasari dengan gotong royong sesuai keputusan DPP PSI. Dia menambahkan, terkait pendapatan gaji, sama seperti statemen pengurus DPP PSI. “Untuk caleg baik di provinsi maupun kabupaten tidak ada potongan. Murni diberikan anggota dewan agar fokus, siap bekerja sesuai amanah. Datang tepat waktu, kebijakan, kontribusi pemikiran, sesuai harapan masyarakat,” jelasnya. (ais)

melakukan pemadaman. Pemda Kalsel juga ikut bantu. Karena di Kalimantan Tengah, kebakarannya terjadi di pinggir jalan. Bagaimana Provinsi Sumatera Selatan? Masih saya pantau sampai sekarang. Masalahnya (kebakaran hutan) soal lahan gambut juga. Setiap kejadian kritis, saya pasti berkomunikasi dengan Presiden Jokowi. Nah kemarin, saya lapor Pak sudah tidak (ada kebakaran) lagi. Beliau bilang, iya sudah hujan juga. Namun yang jelas, Sumatera Selatan harus diawasi terus, sampai sekarang. Berapa total areal hutan yang terbakar tahun ini? Sekira 328 ribu hektare. Sebanyak 108 ribu hektare ada di NTT. Di NTT yang terbakar bukan hutan, tapi rumput. Saya masih minta cek sampai September, kemungkinan bisa 500 ribuan hektare (yang terbakar). Sekarang, jauh lebih kecil. Tahun 2015, sekitar 2,6 juta hektare hutan yang terbakar. Saya sampai dipanggil pulang sama Pak Jakowi dari Norwegia. Saya persingkat perjalanan. Di tahun sebelumnya, 2013, hutan yang terbakar ketika itu mencapai 6 juta hektare. Tahun 1997 berdasar penelitian, hutan yang terbakar sampai 17 juta hektare. Tapi, dulu tidak heboh beritanya. Karena di zaman kita sekarang ini ada medsos yang kemudian menjadi heboh. Polri sudah banyak mempersangkakan mereka --baik perorangan maupun korporasi-- sebagai pelaku pembakaran hutan. Pendapat Anda? Dari polisi, memang yang paling banyak masyarakat karena tertangkap saat ada patroli polisi. Nah, memang orang-orang itu ketika dibawa ke Polres, ditanya mengaku ada yang suruh. Siapa yang nyuruh, ada yang kemudian ditangkap namun ada juga tidak tertangkap. Polisi sekarang jago juga, kepala daerahnya juga dipanggil. Ditanya mengapa tidak bisa menjaga hutan dan lahan, mengapa sampai terjadi kebakaran. Anda pernah mendapat protes langsung dari negara tetangga karena karhutla? Tidak pernah. Paling kritis, asap lintas negara terjadi pada 13 September lalu. Saya terus koordinasi dengan para gubernur, saya telepon satu persatu. Saya kasih tahu, kalau salah saya bilangin. Saya lihat, semua gubernur (yang hutannya terbakar) sangat hati-hati, karena publik saat ini sangat kritis. (*)

belajar tentang budaya dan lebih menekankan pada penanaman dan pemahaman budaya masing masing. Diharapkan bisa mendapatkan nilai-nilai moral karena perbedaan agama, budaya bisa diterapkan anak bak belajar akulturasi budaya dan toleransi,” kata dia. Lanjutnya, selama tiga hari ke depan, rombongan Stree-Smutparkan School Thailand akan mengikuti berbagai kegiatan bersama ustazd, ustadzah dan siswi Madrasah Muallimaat Muhammadiyah Yogyakarta. “Guru dan siswa Stree-Smutprakan School Thailand akan mengajarkan tari dan Bahasa Thailand kepada siswi Muallimaat,” jelasnya. Rombongan Stree-Smutprakan School Thailand juga akan diajak

kemudian berlanjut dengan DED. Sementara, jalur untuk MRT ini akan lebih murah dibangun elevated dan disesuaikan dengan median-median jalannya. “Meski elevated harus juga melihat kearifan lokal, misalnya, jangan melewati apa. Harus mendesain itu, atau bisa juga campuran elevated dan atgrade, “ paparnya. Adapun untuk jalur kereta api dari Borobudur menuju Parangtritis, menurutnya, jauh lebih baik menggunakan jalur lama atau reaktivasi. Hal ini jika membuat jalur baru lahan di DIY sudah terbatas. “Kalau reaktivasi jalur rel yang sudah ada, cukup penertiban bukan penggusuran. Pemda harus bantu menyelamatkan warganya agar mendapat tempat tinggal yang baru,” katanya. Namun, untuk lahan-lahan di DIY, kata Djoko, berbeda dengan

Gaji Anggota zz Sambungan Hal 1

Kasubbag Program, Sekretaris DPRD DIY, Agung Sukendar, mengatakan, tunjangan keluarga terdiri istri sah dan dua anak. “Besarannya sesuai aturan, untuk anak mencapai 2 persen dari gaji pokok. Untuk istri 10 persen dari gaji pokok. Kalau ketua ya Rp3 juta dikali 2 persen yakni sekitar Rp60 ribu per anak, dan istri Rp300 ribu per bulan,” jelasnya. Adapun tunjangan beras per anggota keluarga dianggarkan 10 kilogram, dengan harga per kilogram sekitar Rp7 ribuan. Selain itu, anggota dan pimpinan dewan juga akan mendapatkan tunjangan alat kelengkapan. “Untuk pimpinan komisi akan mendapat Rp225 ribu, sementara anggota Rp130 ribu. Ini juga berlaku untuk pansus,” jelasnya. Untuk tunjangan reses Rp15 juta, yang diterimakan selama tiga kali dalam satu tahun. Adapun untuk pemangkasan uang kunjungan kerja, pihak Setwan hingga kini masih melakukan perhitungan. Namun, dimungkinkan akan ada penghe-

matan Rp11 miliar hingga Rp14 miliar. Disinggung uang untuk konstituen, pihak Setwan mengaku tidak tahu menahu pembagian uang tersebut. Hal ini karena komponen THP ini diberikan kepada masing-masing anggota dewan dan manajemen pengelolaan dilaksanakan secara pribadi. DPRD Gunungkidul Sementara itu, anggota DPRD Kabupaten Gunungkidul mendapatkan gaji sekitar Rp27 juta per bulan. Hal tersebut diutarakan Ketua DPRD Gunungkidul, Endah Subekti Kuntariningsih, Senin (7/10). “Kita belum teken pada bulan ini, kita lihat besok gaji anggota dibanding ketua pasti lebih banyak gaji anggota dewan,” ungkapnya. Sambung Endah, hal itu dikarenakan gaji ketua dewan masih dipotong tunjangan mobil dinas dan rumah dinas yang didapat ketua DPRD. “Misalnya mendapatkan fasilitas mobil dinas, itu kan dipotong katakanlah Rp8 juta, lalu rumah dinas Rp10 juta. Jadi tinggal mengurangi saja, kurang lebih gaji saya menjadi ketua dewan

Jam Pelantikan zz Sambungan Hal 1

“Karena semula ada penutupan jalan, karena ada tamu-tamu kepala negara sahabat yang hadir, perdana menteri, presiden, raja, itu akan hadir pada saat pelantikan,” katanya. Bamsoet berharap acara pelantikan presiden dapat berlangsung tertib. Acara pelantikan tidak diwarnai aksi demonstrasi karena akan merusak nama Indonesia di mata dunia internasional. “Ini bukan soal Pak Jokowi, ini soal bangsa. Makanya saya ingatkan kepada adik-adik mahasiswa yang berniat untuk turun ke jalan, jangan lakukan itu pada saat pelantikan,” ujar Bamsoet. Wakil Ketua DPR RI Azis Syamsuddin mengatakan, Pimpinan DPR RI saat ini sedang fokus melakukan persiapan menjelang acara pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia periode 2019-2024. Pasalnya, hari pelantikan yang akan dilaksanakan di Gedung Parlemen pada 20 Oktober 2019 sudah semakin dekat waktunya. “Pembahasan mengenai pelantikan presiden sudah dibahas oleh segenap Pimpinan DPR RI. Kemarin, kami selaku pimpinan juga sudah membicarakan dengan Sekretaris Jenderal DPR RI dan MPR RI tentang persiapan pelantikan ini,” ujar Azis. Masih misteri Teka teki siapa yang bakal masuk kabinet pemerintahan Jokowi-Maruf masih belum menemukan titik terang. Namun,

berkunjung ke Candi Borobudur, Gedung Agung, Keraton Ngayogyakarta dan beberapa destinasi wisata di sekitar Kota Yogyakarta. Di sisi lain, sebagai salah satu upaya mengembangkan potensi kerajinan dan batik, Kementerian Perindustrian melalui Puslitbang Industri Kimia, Farmasi, Tekstil, Logam, Mesin, Alat Transportasi dan Elektronika menyatakan perlu pelibatan generasi yang lekat dengan perkembangan zaman di dunia digital yakni generasi milenial. Kepala Puslitbang Industri Kimia, Farmasi, Tekstil, Logam, Mesin, Alat Transportasi dan Elektronika, Sony Sulaksono, mengatakan pelibatan generasi milenial ini jangan hanya berpacu pada sektor pasar saja, melainkan juga pada sektor produksi.

di luar DIY, menyangkut kepemilikan lahannya. “Maka, harus ada pembicaraan dengan Gubernur, Sultan HB X,” jelasnya. Investor tertarik Sementara itu, Pemerintah Daerah (Pemda) DIY hingga saat ini sedang membuat studi dan perencanaan terkait kereta MRT dari Tempel menuju ke Stasiun Palbapang, Bantul. Setelah studi ini selesai, Dishub DIY akan menawarkan konsep ini kepada investor. Kepala Dishub DIY, Sigit Sapto Raharjo, menjelaskan, rencana jalur MRT akan dibuat elevated atau melayang. Rencananya, MRT ini akan menjadi moda transportasi dari utara hingga selatan, dan terintegrasi Yogyakarta International Airport (YIA). “Dokumen studi itu memang sudah dilirik investor. Namun, hal ini masih dalam penjajakan pihak investor. Sudah

Rp10 juta, tapi mobil saya ditanggung, bensin juga ditanggung,” katanya. Ia menjelaskan, untuk tunjangan rumah tangga diperkirakan sama dengan bupati, lalu trasportasi juga sama dengan bupati. “Kalau anggota ya sekitar Rp27 juta sudah beserta tunjangan-tunjangan, seperti tunjangan anak, trasnport, jabatan. Kalau anggota belum punya anak ya belum mendapatkan tunjangan anak,” imbuhnya. Menurutnya, besaran gaji tersebut sudah sangat mencukupi kebutuhan para anggota dewan,”Kalau mereka bisa mensyukuri gaji senilai itu lebih dari cukup,” timpalnya. Sekretaris DPRD Gunungkidul, Agus Hartadi, enggan memberikan rincian gaji yang diterima oleh anggota DPRD Gunungkidul. Menurutnya, masalah gaji sudah masuk ranah pribadi seseorang, sehingga dirinya tidak berani membeberkan rinciannya. “Saya sebenarnya tahu rinciannya berapa, tetapi saya tidak enak kalau membeberkan ke masyarakat. Saya setiap hari kan bertemu dengan para anggota dewan, takutnya nanti malah

beberapa nama diyakini akan masuk dalam komposisi kabinet pemerintahan mendatang, pasca Jokowi-Maruf akan dilantik tanggal 20 Oktober 2019. “Pak Jokowi memang menarik dan misterius,” ujar Pengamat Politik M Qodari mengawali perberbincangan dengan Tribun, Selasa (8/10). Ia memaklumi, banyak yang bertanya-tanya siapa kelak yang akan dipercaya Jokowi untuk membantu di kabinet. Namun, satu nama yang kemungkinan sudah hampir pasti masuk kabinet adalah Bahil Lahadalia, Ketua Umum HIPMI. Presiden Jokowi merasa Bahlil Lahadalia cocok jika menjadi menteri. Hal itu ia sampaikan saat menyampaikan pidato pada acara Silaturahim Nasional dan Buka Puasa Bersama HIPMI di Ritz-Carlton, Kuningan Jakarta beberapa waktu yang lalu. “Saya melihat-lihat adinda Bahlil ini kelihatannya cocok jadi menteri. Saya lihat dari samping, saya lihat dari bawah ke atas, cocok ini kelihatannya,” kata Jokowi disambut sorakan dan tepuk tangan para peserta acara HIPMI ketika itu. Qodari mengungkap 55 persen kabinet akan diisi oleh kalangan profesional dan 45 persen diisi dari kalangan partai politik. Dari unsur partai politik, menurut Qodari mudah ditebak siapa yang akan dipercaya Jokowi. “Misalnya dari PDI Perjuangan Pak Budi Gunawan, Eriko Sutarduga dan yang lain. Di luar itu, nama-nama yang mungkin mewakili kelompok atau ormas besar. Atau, dari keluarga politisi atau

“Proses nyanting dan tahapan lainnya ini kan skill yang perlu diasah dan butuh waktu lama, generasi milenial ini menjadi penting, mereka punya konsep baru, mereka bisa menuangkan ide dan kreasinya yang dekat dengan milenial,” katanya saat dijumpai media usai membuka Seminar Nasional Industri Kerajinan dan Batik (SINBK) bertema ‘Inovasi Teknologi Kerajinan dan Batik Menuju Revolusi Industri 4.0’ yang dilaksanakan oleh Balai Besar Kerajinan dan Batik di Hotel Grand Inna Garuda Malioboro, Yogyakarta, Selasa (8/10). Namun, lanjut Sony, nilai-nilai yang disyaratkan dalam proses batik ini harus tetap dijaga sehingga esensi dari batik ini akan tetap terjaga. (noristera pawestri)

ada yang ingin melihat studi tersebut,” paparnya. Sementara itu, Direktur Keselamatan Perkeretaapian, Direktorat Jenderal Perkeretaapian, Kementrian Perhubungan, Zamrides, menyebut, rencana pembangunan jalur kereta MRT di Yogyakarta masih dalam tahapan studi di daerah. Untuk jalur kereta MRT juga masih belum ditentukan karena perhitungan anggaran dan juga terkait kearifan lokal. “(Soal MRT) ini masih kami koordinasikan untuk studi daerah. Termasuk, koordinasi lokasi mana, dan trasenya di mana. Kalau sudah, baru dibicarakan impementasi,” jelasnya. Zamrides, menambahkan, rencana pembangunan MRT di Yogya ini sudah sampai di Kemenhub. Pihaknya menunggu koordinasi terkait hasil studi dan detail engineering design (DED). (ais) mengganggu kinerja saya dan para anggota dewan,” ucapnya. Lanjut Agus, pimpinan ada tiga wakil ketua dan ketua. Untuk wakil ketua mendapatkan mobil dinas tetapi tidak mendapatkan rumah dinas, sedangkan ketua mendapatkan keduanya. “Kalau untuk fasilitas sama persis dengan periode sebelumnya untuk anggota seperti, gaji, tunjangan traspotasi, perumahan. Kalau ketua berhubung mendapat rumah dinas tidak mendapatkan tunjangan perumahan, tetapi biaya operasional rumah tangga,” ucapnya. Selain itu, anggota DPRD Kabupaten Gunungkidul juga mendapatkan fasilitas berupa laptop untuk menunjang kinerja. Ia mengatakan, untuk laptop sudah dikembalikan dan akan dilakukan pengecekan ulang. “Kalau memang ada yang rusak kita perbaiki atau jika sudah tidak bisa diperbaiki kami beri fasilitas baru, dan yang laptop lama tetap akan digunakan. Saya rasa tidak akan menimbulkan kecemburuan kalau ada yang mendapat baru dan yang tidak,” pungkasnya. (ais/wsp)

anak Presiden. Misalnya, Yenny Wahid, putri Presiden Keempat, Gus Dur,” kata Qodari. “Dugaan saya Yenny masuk kabinet, berpeluang. Kemudian, Ilham Habibie anaknya Pak Habibie. Ilham yang notabene punya perhatian kepada masalah sosial politik, di ICMI. Kemudian yang pasti ingin masuk juga dan sinyalnya jelas dari Demokrat adalah AHY, putra Pak SBY,” kata Qodari. Ia berbeda pandangan jika ada anggapan putra Presiden Ketiga Megawati Soekarnoputri, Prananda Prabowo akan masuk di kabinet. Menurutnya, ada semacam pembagian tugas antara Puan Maharani dan Nanan. “Puan di politik praktis. Sementara Nanan menjaga gawang, jaga partai. Dan saya lihat Mas Nanan, tipenya bukan eksekutor. Tapi pemikir atau ideolog. Jadi, kemungkinan ada tiga anak Presiden yang berpeluang masuk kabinet,” kata Qodari. “Dan ini bisa menjadi, paling tidak proses generasi politik ke depan. Karena tahun 2024 akan menjadi generasi baru,” lanjutnya. Sementara tiga srikandi di kabinet saat ini, Menteri Kelautan Susi Pudjiastuti, Menteri Keuangan Sri Mulyani, dan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi masih memiliki peluang. Pengamat politik Yasin Mohammad mengatakan, sejumlah menteri berlatang belakang profesional berpeluang dapat dilantik kembali menjadi pembantu presiden. (Tribun Network/ sen/fel/wly)

Gugup di zz Sambungan Hal 1

Malik Ahmad itu mengungkapkan, perasaan gugupnya. Ia menuturkan, bahwa kakinya sampai gemetar karena grogi. Bahkan dalam aksi panggungnya kala itu, Gigi hanya berdiam dan tak melangkah sedikitpun. “Gini kan gue maju kan kok geter-geter,” kata Gigi memperagakan. “Kelihatan dong gue kalo gemeteran. Maju dikit dong gue, kaki gue goyang semua,” terang Gigi saat sampai di ruang makeup nya. “Ih dingin loh, gemeteran semua,” katanya lagi.

Melihat aksi panggung sang puti Mama Rieta pun turut berkomentar. “Kamu kok kayak patung di situ terus,” timpal Mama Rieta. “Aman, suaranya?,” tanya Gigi kepada sang Ibunda. “Aman kok aman,” jawab Mama Rieta. Dengan wajah sumringah Gigi sendiri mengucapkan rasa terimakasihnya kepada Rossa yang telah memberinya kesempatan tersebut. “Makasih teh Ocha udah menyemplungkan aku ke depan penonton empat ribu orang. Rasanya kayak dicemplungin ke air terus bisa ngapung deh,” kata Gigi merasa lega. (Tribunnews)


8 RABU PAHING 9 OKTOBER 2019

RABU PAHING 9 OKTOBER 2019 9 SHAFAR 1441 NO 3071/TAHUN 8


MALIOBORO BLITZ 9

RABU PAHING 9 OKTOBER 2019

Yogya “Dijerat” Kabel Semrawut  Pemkot Meminta Pihak Terkait Menata YOGYA, TRIBUN - Persoalan kabel udara di sejumlah wilayah strategis Kota Pemkot Yogyakarta, masih menjadi pekerjaan rumah yang perlu ditata lebih baik. Selain tampak semrawut dan kurang estetis, sejumlah kabel yang bergelantungan juga rentan dan berisiko kepada pengguna jalan. Tidak hanya di area wisata seperti Jalan Malioboro dan sekitarnya. Kabel semrawut dan kurang tertata hampir bisa dilihat di setiap sudut jalan dan kawasan padat penduduk lainnya. Luas wilayah kota Yogya yang sekitar 32,5 km persegi, dikatakan Sekda Kota Yogyakarta, Aman Yuriadijaya akan berpotensi untuk menyebabkan 100 km panjang penggelaran kabel udara jika dikaitkan dengan panjang ruas jalan yang dimiliki kota. Maka itu, Aman meminta kepada

Harapannya di penggalpenggal tertentu kabel itu bisa dipasang semacam kabel duct. Aman Yuriadijaya Sekda Kota Yogyakarta

Menata Kabel Keberadaan jaringan kabel udara di sejumlah titik di Kota Yogya sudah waktunya ditata. Secara estetis terlihat semrawut dan juga memunculkan risiko bagi pengguna jalan.

 ke halaman 15

PLN & Telkom Siap Memindahkan

TRIBUN JOGJA: YOSEF LEON/TRIBUN JOGJA MG1: SEPTIAN ANDRI

Pemkot Yogya meminta ada penambahan kabel duct pada titiktitik tersebut.

MANAGER Unit Pelaksana Pelanggan (UP3) PLN Yogyakarta, Eric Rossi Pryo Nugroho mengatakan, pihaknya memang telah berkoordinasi dengan Pemkot Yogyakarta terkait dengan permasalahan kabel udara. Pembahasan pun sudah dilakukan sejak dua tahun silam. Wilayah yang mendapat prioritas penataan adalah di Tugu Pal Putih hingga kawasan Nol Km. “Tapi yang sudah disediakan dananya mungkin dari simpang McDonald Gondolayu sampai ke Tugu Pal Pu-

KABEL MELINTANG - Jaringan kabel udara yang berkelindan di sekitaran Tugu Pal Putih dan

Penataan kabel semakin jadi prioritas ditata di kawasan sumbu filosofis. Seperti dari keraton sampai Tugu Pal Putih. Kawasan tersebut merupakan wilayah masuk road map pengembangan pariwisata.

 ke halaman 15

seputaran Stadion Mandala Krida, Senin (8/10).

GRAFIS/FAUZIA RAKHMAN

Fokus Penguatan Pendidikan Karakter DINAS Pendidikan (Disdik) Kota Yogyakarta masih melakukan penguatan pendidikan karakter melalui program Gandhes Luwes yang termuat dalam Perwal Nomor 60 tahun 2019. Kepala Disdik Kota Yogyakarta, Budi Santoso Asrori mengatakan, pendidikan karakter bisa dilakukan melalui pengembangan kearifan lo-

kal yang ada. Selama ini, sekolah sudah memiliki kearifan lokal yang bisa diunggulkan, seperti karawitan, dolanan anak, sesorah, dan lainlain. Ia menilai siswa tidak cukup belajar akademik di kelas. Menurutnya pendidikan karakter justru didapatkan siswa melalui kegiatan nonaka-

demik. “Makanya perlu didukung sekolah-sekolah yang sudah memiliki keunggulan ini (karawitan, dolanan anak,dll). Sudah ada Perwal Nomor 60 tahun 2019 tentang program,

PARKIR

Berbelanjalah di Warung Tetangga YOGYA, TRIBUN - Forum Pemantau Independen (Forpi) Kota Yogyakarta mengajak masyarakat untuk belanja di warung tetangga. Hal itu disampaikan oleh Koordinator Forpi Kota Yogyakarta, Baharuddin Kamba, seusai memantau toko berjejaring di Jalan Gambiran, Pandeyan, Umbulharjo, Yogyakarta. Ia mengatakan keberadaan toko berjejaring berdampak bagi usaha toko kelon-

Gandhes Luwes. Dengan produk budaya yang sudah ada,” kata Budi, Selasa (8/10). Untuk menguatkan pendidikan perlu tripusat pendidikan. Tripusat pendidikan ialah sinergi antara sekolah, keluarga, dan masyarakat. Sekolah tidak bisa berjalan sendiri untuk menguatkan pendidikan karakter siswa. (maw)

Neema Odelia

Faktor Ekonomi Picu Curanmor

Inspirasi

tong warga di sekitarnya. Apalagi pada Peraturan Walikota (Perwal) Nomor 56 tahun 2019 tentang Penataan Usaha Minimarket tidak dibatasi jumlahnya. Hal ini dapat merugikan dan mematikan usaha toko kelontong milik warga sekitar. “Kami melakukan pantauan di salah satu toko berjejaring di Jalan Gambiran. Sudah dua kali kami lakukan pantauan

JATUH hati pada dunia modeling sudah dirasakan Neema Odelia Celika semenjak kecil. Kecintaan yang dipegangnya teguh ini, selalu dijadikannya inspirasi dan penyemangat dalam setiap penampilan dan berkarya. “Saya banyak mendapatkan bekal di dunia ini. Bukan hanya sekadar penampilan, tapi juga kandungan nilai, etika, dan pengetahuan yang perlu dipedomani agar seorang model punya sesuatu yang beda dengan yang lain,” kata remaja berzodiak capricorn ini. Neema yang juga tengah menempuh pendidikan di SMA Olifant High School mengatakan, kesempatan untuk menyecap dunia modeling akan dijadikan-

Sudah ada aturannya, misal jaraknya dari pasar, sudah diatur. Kemudian toko berjejaring juga harus menjual produk UMKM.

TRIBUN JOGJA MG1/SEPTIAN ANDRI

- Suasana tempat parkir kendaraan di Yogyakarta, Senin (8/10). Kewaspadaan pemilik menjadi kunci untuk mengurangi potensi curanmor.

YOGYA, TRIBUN - Pencurian kendaraan bermotor (curanmor) sudah lama mengintai warga. Kelalalian pemilik kendaraan bukan semata persoalannya. Bahkan pada kendaraan yang sudah dikunci ekstra pun tak luput dari sasaran pencurian. Pakar Sosiolog Kriminalitas UGM, Suprapto mengungkapkan, tingginya kasus curanmor selama ini lantaran pencuri melihat kendaraan bermotor merupakan aset yang mudah laku untuk dijual. Selain itu, dari sisi pemilik kendaraan selalu merasa yakin, sehingga dia lalai bahwa selama ini ada kendaraankendaraan tertentu menjadi sasaran para pencuri. Menurutnya, seorang pencuri sebelum beraksi biasanya selalu mengawasi terlebih dahulu kebiasa-

 ke halaman 15  ke halaman 15

 ke halaman 15

DOKUMEN NEEMA ODELIA

Muncul Banyak Bakat Dalang dari Generasi Muda Yogyakarta

Bocah Empat Tahun Ikut Berpartisipasi Melestarikan seni tradisi peninggalan leluhur merupakan kewajiban kita semua. Identitas suatu bangsa adalah hal yang menjadi dasar kenapa budaya adiluhung sudah semestinya dijaga. Dinas Kebudayaan Kota Yogyakarta pun menggelar Festival Dalang Anak dan Remaja Jogja di Pendapa Taman Siswa Yogyakarta, Kamis (26/9).

K

EPALA Bidang Adat, Seni, dan Tradisi Dinas Kebudayaan Kota Yogyakarta, Mukti Wulandari mengatakan, jumlah generasi muda yang menaruh minat mendalang sangat menggembirakan. Hal ini dilihat

dari peningkatan minat anak dan remaja dalam menekuni seni budaya dalang. ”Buktinya, dibandingkan tahun lalu, peserta kali ini lebih banyak. Tujuan acara ini untuk mendekatkan anak dan remaja kepada

seni pedalangan. Kemudian kita lakukan pembinaan agar dapat mengembangkan minat dan bakatnya,” ujarnya. Wulan menuturkan, peserta Festival Dalang sebanyak 16 orang, naik dua kali lipat dibanding tahun lalu. Kategori anak, usia balita sampai dengan 14 tahun sejumlah 11 peserta, dan dewasa (15-30 tahun) ada 5 peserta. ”Ini menandakan ketertarikan anak dan remaja dalam mencintai budaya semakin meningkat. Bahkan ada salah satu peserta yang

masih berusia 4 tahun. Paling penting berani dulu. Kami sangat mengapresiasi,” ungkapnya. Mukti menambahkan bahwa para peserta adalah individu, bukan perwakilan dari sekolah, kelurahan, ataupun kecamatan. ”Terbuka untuk umum, semua dalang asal warga Kota Yogyakarta boleh ikut. Dengan menunjukkan KK saat mendaftarkan diri,” terangnya. Salah satu peserta kategori re ke halaman 15

PEMENANG

Jogja 2019.

IST

- Para pemenang Festival Dalang Anak dan Remaja


JOGJA SPORT 10

RABU PAHING 9 OKTOBER 2019

Super Elja Putri Takluk dari Maung Bandung SLEMAN, TRIBUN - Kekhawatiran pelatih tim sepak bola putri PSS Sleman, Yuyud Pujiarto, soal recovery anak asuhnya yang tengah berlaga di kompetisi Liga 1 Putri 2019 benar terjadi. Tim putri PSS berlaga di kompetisi Liga 1 Putri 2019 dalam kondisi tak ideal. Selain dihadapkan singkatnya masa persiapan, Vera Lestari dan kolega juga menghadapi kendala pelik, lantaran even Liga 1 Putri 2019 digelar berbarengan ajang Pekan Olahraga Daerah (Porda) DIY 2019. Padahal, 65 persen kekuatan skuad Elja Putri saat ini, juga turut ambil bagian di Porda DIY. Hasilnya, dari dua pertandingan Series 1 Liga 1 Putri 2019, hasil minor dituai PSS. Kalah 1-3 dari Tira Persikabo pada partai pembuka, Sabtu (5/10) lalu, giliran PSS jadi bulan-bulanan Persib Bandung pada match day kedua, Senin (7/10) lalu. Berlaga di Stadion Maguwoharjo Sleman, gawang PSS bobol 5 kali tanpa balas dari tim putri Maung Bandung. “Beberapa pemain kami ada yang ikut Porda DIY. Jadi, stamina anak-anak pasti terkuras,” kata Yuyud menyoroti hasil minor yang dituai timnya dari dua pertandingan awal

Liga 1 Putri 2019. “Artinya, saya tak mau jadi faktor penghambat bagi mereka untuk melaju di Porda DIY, sekaligus mendapat emas. Apalagi sebelum gabung PSS, mereka ini sudah terlebih dahulu menyatakan sanggup untuk main di sana,” tambah Yuyud. Sebab itu, ia pun enggan memforsir skuatnya, terutama pada seri pertama ini. Sang juru taktik hanya berharap, recovery pemain bisa berjalan baik, sehingga anak asuhnya bisa menjalani series pertama tanpa kendala pemain cedera. Selain persoalan recovery, Yuyud tak menampik jika ada perbedaan kualitas dan menilai para pemain Persib memang bagus. Namun disisi lain, ia juga menyayangkan konsentrasi pemainnya yang belum maksimal pada awal laga, sehingga mendapat hukuman penalti yang akhirnya sukses dieksekusi. “Ada keteledoran penalti cepat, dan membuat kami kacau. Pemain kami seolah tanpa istirahat, termasuk yang belum lama ini tampil di Porda DIY. Memang sudah kami khawatirkan sebelumnya. Jadi, mungkin kita akan maksimalkan di series kedua,” tandasnya. (han)

TRIBUN JOGJA/ HANIF SURYO

KALAH - Tim Putri PSS meladeni Persib Bandung pada lanjutan Liga 1 Putri 2019 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Senin (7/10) lalu.

Menang 2 Kandang Tersisa Tak Cukup Peluang PSIM Lolos 8 Besar Hampir Tertutup MARTAPURA, TRIBUN Episode buruk PSIM Yogyakarta terus berlanjut. Menghadapi tuan rumah Martapura FC pada lanjutan Liga 2 2019, tim besutan Aji Santoso dipaksa tunduk dengan skor tipis 1-0, saat melawat ke Stadion Stadion Demang Lehman, Selasa (8/10) sore. Gol tunggal Martapura FC yang dicetak Erwin Gutawa (71’) melalui eksekusi penalti, membuat nasib PSIM di Liga 2 2019 pun semakin terancam. Mengoleksi 24 angka dari 18 pertandingan, peluang Laskar Mataram untuk menembus babak 8 besar sangatlah berat. Cristian Gonzales dan kolega wajib menyapu bersih dua laga kandang tersisa lawan Persatu Tuban dan Persis Solo, sembari berharap tim pesaing lain menelan hasil negatif. Sebab, tim-tim yang berpeluang lolos masih akan saling bertemu. Butuh keajaiban bagi tim kebanggaan Brajamusti dan The Maident untuk bisa lolos ke babak 8 Besar Liga 2. Sebab, nasib Laskar Parang Biru ditentukan hasil para pesaing saling berbagi poin alias imbang, jika pun PSIM mampu menyempurnakan target sapu bersih dua kan-

Saya mewakili pemain kecewa dengan hasil pertandingan ini. Kita bermain bagus, sebelum terjadi penalti. Saya kira, permainan kita seimbang dan penalti mengubah segalanya. dang tersisa. Meski begitu, mengandalkan hitungan matematis memang sulit diprediksi. Hasil di atas lapangan akan susah ditebak, mengingat tim papan bawah tak ingin terdegradasi, sedangkan klub yang berpeluang lolos ke babak 8 Besar tentu pantang kehilangan kesempatan. Asisten pelatih PSIM, Yusuf Prasetiyo, mewakili Aji Santoso pada sesi post match press conference, menyayangkan beberapa keputusan wasit yang merugikan timnya ter-

MEDIA OFFICIAL PSIM

KECEWA - Asisten pelatih PSIM, Yusuf Prasetiyo, dan pemain

Aldaier Makatindu memberikan tanggapan pada post match press conference lawan Martapura FC, Selasa (8/10).

utama hadiah penalti yang diberikan untuk tuan rumah. “Selamat untuk Martapura FC. Pertandingan berjalan baik, dan kami mengkritik kinerja wasit, terutama soal penalti,” ujar pelatih yang akrab disapa Yoyo ini. Hal senada turut disampaikan penyerang PSIM, Aldaier Makatindu. Menurutnya, pada laga tersebut banyak keputusan wasit yang merugikan ia dan rekan-rekannya. “Saya mewakili pemain kecewa dengan hasil pertandingan ini. Kita bermain bagus, sebelum terjadi penalti. Saya kira, permainan kita seimbang dan penalti mengubah segalanya,” kata penyerang asal PSIS Semarang ini. “Wasit kerap kali membuat keputusan yang merugukan tim saya. Beberapa kali posisi onside dianggap offside, juga beberapa kali yang seharusnya tak pelanggaran dianggap pelanggaran. Giliran yang seharusnya pelanggaran untuk tim kita, wasit seolah tak melihat,” sesalnya. Permainan Tak Berkembang Sebagaimana pertandingan yang sudah-sudah, PSIM tampak kesulitan mengembangkan permainan. Bagaimana tidak, sepanjang bergulirnya babak pertama, pertahanan PSIM yang digalang Hisyam Tolle-Sabil tak sanggup keluar dari tekanan tuan rumah. Praktis, barisan pertahanan Laskar Mataram dipaksa berjibaku meladeni gempuran tiada henti dari tim asuhan Frans Sinatra Huwae, yang mengandalkan kecepatan Aidil Bogel, Mario Aibekop, dan juga Rahel Radiansyah. Satu-satunya peluang pasukan Laskar Mataram didapat pada menit pertama melalui tendangan bebas Aditya Putra Dewa, itu pun masih mampu dihalau barisan pemain bertahan tuan rumah.

Hanya berselang dua menit, Martapura FC mendapat peluang emas untuk membuka keunggulan. Beruntung, sontekan Mario Aibekop tak menemui sasaran, padahal ia berdiri bebas saat menyambut umpan cut back Aidil Bogel dari sisi kanan. Pada menit ke-11, ancaman dihadirkan lagi oleh tuan rumah. Kali ini, sundulan Erwin Gutawa menyambut tendangan sudut rekannya masih mampu ditepis penjaga gawang PSIM, Aji Bayu. Bombardir serangan tuan rumah belum usai, pada menit ke-20, kemelut di depan gawang nyaris berbuah petaka bagi tim asuhan Aji Santoso. Namun, tendangan Amin Rais terlampau lemah sehingga mudah diantisipasi Aji Bayu. Dominasi benar-benar ditunjukkan tim tuan rumah. Kali ini, Aidil Bogel nyaris membawa timnya unggul. Tapi, sundulan kepalanya menyambut umpan crossing rekannya hanya menerpa jaring sisi kanan gawang. Jelang akhir babak pertama, tensi pertandingan kian memanas. Puncaknya, yakni kesalahan wasit yang sempat menghadiahkan kartu kuning kedua untuk Hendra Wijaya, sebelum akhirnya keputusan tersebut ia anulir. Memasuki babak kedua, situasi tak banyak berubah. Harapan menambah daya gedor dengan memasukkan Nugroho Fatchu Rohman menggantikan Saldi, justru berbuah petaka. Gelandang asal Persija ini ceroboh menjatuhkan pemain lawan di area kotak penalti. Kesempatan tak dibuang sia-sia oleh eksekutor, Erwin Gutawa, yang sukses menjalankan tugasnya. Saling jual beli serangan pun terus tersaji di sepanjang sisa waktu babak kedua. Namun, hingga sang pengadil meniup peluit panjang , tak ada lagi gol yang tercipta. (han)

Persiba Kehilangan 3 Pemain Andalannya Jelang Kompetisi BANTUL, TRIBUN - Dua nama diproyeksikan masuk skuat Persiba Bantul di kompetisi Liga 3 Pra Nasional 2019, yakni Jordyno Putra dan Andriansyah, dipastikan gagal bergabung, lantaran terganjal syarat administrasi. Padahal, kedua nama tersebut masuk daftar 25 pemain yang didaftarkan Persiba ke PSSI. Jordyno tak bisa didaftarkan, karena sudah didaftarkan klub lain di Liga 3, yakni Karo United. Sedangkan, Andriansyah tak mengantongi surat keluar dari klub lamanya, sehingga tak bisa didaftarkan. Asisten pelatih Persiba, Sudarmaji, tak memungkiri gagal bergabungnya dua pemain tersebut membuat Laskar Sultan Agung memaksimalkan pemain tersisa. “Ya tinggal berharap, tak terjadi cedera. Khususnya di posisi kiper, kami hanya punya 2 kiper, Faudzan Adzima dan Randifa Khafitsa Rusdi,” kata Sudarmaji. Diakui Sudarmaji, pihaknya mengalami kesulitan melakukan pencarian pemain. Terlebih, masa persiapan yang dilakukan Persiba sangatlah singkat. “Dengan kondisi serba terbatas dan da-

lam waktu singkat, memang persiapannya tak maksimal. Tapi apapun itu, kami berusaha yang terbaik dulu,” tambah Sudarmaji. Lebih lanjut, Sudarmaji mengungkapkan, bahwa pihaknya akan melakukan langkah sama yang dilakukannya pada musim lalu. “Penambahan pemain mungkin baru kami lakukan setelah lolos babak nasional. Sama musim lalu, kan baru tambah pemain setelah lolos penyisihan. Saat ini, kami maksimalkan dulu pemain yang ada,” tambahnya. Selain dua nama diatas yang terganjal syarat administrasi, pemain yang akan memperkuat Persiba. Diantaranya Faudzan Adzima, Randitya Khafitsa (kiper), Erdin Pradana, M Azzam Rivaldi, Dicky Pratama, Daniel Marcelo, Teguh Riyadi, M Hasan, Ade Kusuma, M Abdullah (belakang), Bagus Tri, Rio Rinaldi, Anjasmara Bijak, Aruna Brama, Apus Dulan, M Fitrah (tengah), Wisnu Nugroho, Awaludin Saputra, Candra Ilham, Ridho Bagus, Agus Saputra, Luthfi Naufal (depan). Adapun Persiba Bantul akan memu-

lai petualangan di Liga 3 Pra-Nasional 2019 pada 12 Oktober mendatang. Mereka akan menjamu Solok FC (Sumatera Barat) di Stadion Sultan Agung (SSA). Anak-anak Bantul tergabung Grup A bersama Solok FC, PS Abadi, Lampung Sakti, dan Persika Karawang. Sejatinya, masih ada satu pemain senior yang akan memperkuat Persiba, yakni Johan Manaji. Namun, tim kebanggaan Paserbumi ini harus rela kehilangan Johan. Gelandang senior asli Bantul ini secara mengejutkan, mengundurkan diri dari tim. “Benar, Johan Manaji memutuskan mengundurkan diri dari tim, karena alasan kesehatan. Padahal, dia (Johan) sudah kami daftarkan untuk kompetisi Liga 3 Pra Nasional 2019,” ungkap Manajer Operasional Persiba, Rumawan, Selasa (8/10). Johan Manaji mengakui, bahwa ia mengundurkan diri dari tim Persiba. Ia beralasan, kesehatan serta faktor keluarga menjadi pertimbangan utamanya. “Ini bukan masalah finansial,” jawabnya singkat. (han)

ISTIMEWA

SIAP LAGA

- Sebanyak 23 atlet Ikasi DIY yang berlaga di Pra Pon berpamitan dengan jajaran pengurus KONI DIY di Gedung KONI DIY, Yogyakarta, Senin (7/10) lalu.

Anggar DIY Targetkan Tiga Atlet Lolos PON 2020 YOGYA, TRIBUN - Pengurus Daerah (Pengda) Ikatan Anggar Seluruh Indonesia (Ikasi) DIY memberangkatkan 23 atlet di ajang Pra PON 2020 di Kampus Universitas Negeri Semarang (Unnes) Semarang, 10-22 Oktober mendatang. Pengda Ikasi DIY pasang target meloloskan setidaknya tiga atlet untuk tampil pada Pekan Olahraga Nasional (PON) 2020 Papua. Ketua Kontingen DIY, Rohedy Goenoeng Purwohandoko mengatakan, dari 23 atlet yang diberangkatkan DIY terdiri kategori sable putra dan putri, floret putra-putri dan degen putra-putri. “Sebenarnya terdapat kuota maksimal 24 atlet meliputi tiga kategori, baik sable, floret dan degen. Namun karena alasan kuliah, ada satu atlet yang tak bisa kami berangkatkan. Jadi, hanya 23 atlet yang kami berangkatkan,” kata Rohedy Goenoeng seusai berpamitan jajaran pengurus KONI DIY di Gedung KONI DIY, Yogyakarta, Senin (7/10) kemarin. Dari tiga atlet yang diharapkan lolos ke PON 2020, Rohedy menjelaskan, ada beberapa unggulan yakni Wisnu Agung (degen putra), Bastian (floret putra), dan Hapsari Faizah Fitriana (sable putri). Rohedy tak memungkiri, bila persaingan dengan

daerah lain merata. “Persaingannya merata, tak ada daerah yang mendominasi. Jadi, masing-masing daerah punya andalan di tiap kategori. Misalnya, Palembang punya atlet bagus di sable, kemudian Kalimantan Barat bagus di floret putri. Begitu pula Jawa Barat yang pada PON lalu jadi juara umum. Tapi, kami juga perlu mewaspadai Jawa Tengah sebagai tuan rumah,” jabarnya. Selain penyelenggaraan Pra-PON, Rohedy mengatakan, dalam kesempatan itu juga diadakan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Anggar yang menjadi agenda tahunan PB Ikasi. Kontingen DIY mengirimkan 24 atlet yang terbagi beberapa kelompok umur, yakni pra-kadet, kadet, junior hingga senior. “Jadi, untuk nama-nama atletnya berbeda dengan yang kami daftarkan PraPON,” jelasnya. Ketua Umum KONI DIY, Djoko Pekik Irianto berharap, para atlet DIY yang bertanding pada Pra-PON maupun Kejurnas Anggar, bisa meraih hasil maksimal. “Melalui serangkaian persiapan yang sudah dilakukan, diharapkan bisa mendapatkan hasil sesuai. Apa yang sudah dipersiapkan, menjadi modal bagi para atlet untuk berjuang,” harapnya. (han)

Seto dan Yevhen Terbaik Laga Pekan ke-22 SLEMAN, TRIBUN - Penampilan impresif yang dicatatkan PSS Sleman pada gelaran Liga 1 2019 pekan ke-22, diganjar dengan ditasbihkannya Seto Nurdiyantara dan Yevhen Bokhasvili sebagai pelatih dan striker terbaik. Pada pekan ke22, PSS bertamu ke markas Bhayangkara FC di Stadion PTIK, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (4/10) lalu. Legiun asing PSS, Yevhen Bokhashvili memborong dua gol kemenangan tim berjuluk Super Elang pada menit ke58 dan 90 (+1). Berkat penampilan apik bomber asal Ukraina itu, ia dinobatkan sebagai striker terbaik pada pekan ke-22 Liga 1 2019. Penghargaan ini dipublish melalui https:// www.instagram.com/p/ B3WHBckjGli/?igshid=m4670e9ylbxj dan https://www.instagram.com/p/

B3WFZ-JDeUJ/?igshid=opk7aczn43nz. Penyerang berusia 26 tahun ini pada musim perdananya merumput di Indonesia, telah berhasil menorehkan 11 gol dari 22 laga yang telah dijalani. Selain itu, Yevhen juga telah mengoleksi satu assist bagi PSS. Sementara Itu, Pelatih PSS, Seto Nurdiyantara, dinobatkan sebagai pelatih terbaik pekan ke-22 Liga 1 2019, lantaran dinilai mampu meracik tim secara baik, meski bermain di laga tandang. Pada laga kontra Bhayangkara FC tersebut, sejatinya, PSS kehilangan tujuh pemain. Yakni, Irkham Zahrul Mila, Mohammad Sidik Saimima dan Samuel Christianson Simanjuntak ketiganya di panggil Timnas U-23. Lalu, Saddam Emiruddin yang juga di panggil Timnas U-19. Sementara, Brian

Federico Ferreira absen karena akumulasi kartu. Haris Tuharea dan Ricky Kambuaya mengalami cedera saat melawan Madura United pada pekan sebelumnya. Meski kehilangan tujuh pemain, nyatanya Seto mampu meracik skuad yang tersisa dan membuatnya tampil agresif. Apalagi, kemenangan dengan clean sheet ini terjadi di kandang lawan. Pemilik lisensi kepelatihan AFC Pro ini berhasil menyisihkan pelatih-pelatih lainnya yang juga mampu membawa timnya menang, semisal pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F Tiago dan pelatih Arema FC, Milomir Seslija. Kemenangan atas Bhayangkara juga membuat posisi PSS naik satu strip ke peringkat tujuh di tangga klasemen sementara dengan perolehan 32 poin dari 22 laga. (mur)


AUTOVAGANZA 20 11

Harga Tembus Rp70 Juta BELUM lama ini situs resmi Samsat DKI Jakarta memuat tiga kode mobil baru Mazda. Diduga kuat, ketiganya adalah varian Mazda CX-8, SUV 7-seater berbasis Mazda CX-5. Dalam situs tersebut juga tertera NJKB (Nilai Jual Kendaraan Bermotor) ketiga varian Mazda CX-8. Termurah ialah Rp482 juta, di atasnya Rp492 juta, dan tipe tertinggi Rp523 juta. Lantas, berapa harga jual resmi Mazda CX-8 di pasar otomotif Indonesia nantinya? Sebagai perbandingan, NJKB Mazda CX-3 Touring mencapai Rp304 juta. Sedangkan di pasaran, mobil SUV itu dibanderol Rp407,3 juta. Artinya, harga resmi adalah 134% NJKB. Berdasarkan perbandingan tersebut, harga Mazda CX-8 varian termurah nantinya diperkirakan akan berkisar di angka Rp643-648 jutaan. Sedangkan tipe tengahnya mencapai Rp657-662 jutaan. Sementara itu, varian tertinggi Mazda CX-8 diprediksi akan dibanderol Rp710-715 jutaan. Dengan angka tersebut, jelas mobil SUV 7-seater premium ini bersaing dengan Volkswagen Tiguan Allspace yang lebih dulu mengaspal di Indonesia.(Kompas. com/Stanly Ravel)

RABU, 9 OKTOBER 20192019 RABU PAHING 9 OKTOBER

SETELAH meluncurkan Mazda3 hatchback dan sedan di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019 lalu, PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) selaku agen pemegang merek Mazda di Indonesia kini dirumorkan bakal meluncurkan satu produk barunya lagi. Model CX-8 yang merupakan sebuah SUV pun menjadi model yang digadang-gadang akan masuk ke Indonesia. Sinyal hadirnya Mazda CX-8 ke Indonesia semakin menguat saat nama CX-8 ternyata sudah tercantum dalam daftar Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) DKI Jakarta. Berdasarkan penelusuran di situs resmi Samsat PKB Jakarta, tercatat ada tiga tipe Mazda yang diperkirakan merupakan CX-8. Dari 3 tipe yang terdaftar tersebut, memiliki harga Rp 482 juta, Rp 492 juta dan Rp 523 juta. PR & Media Communication PT EMI, Fedy Dwi Parileksono, saat dikonfirmasi mengenai hal tersebut hanya menjawabnya singkat. ”Sabarlah,” kata Fedy, beberapa waktu lalu. Kehadiran model baru Mazda sebenarnya sudah terendus saat GIIAS kemarin. Ketika itu Presiden Direktur PT EMI, Roy Arman Arfandy mengonfirmasi bakal menetaskan dua produk baru, satu sudah diluncurkan

berupa Mazda3. ”Kenapa saya bilang kemungkinan satu atau dua, karena tergantung kami bisa masukin barang ke Indonesianya kapan,” terang Roy. Tentunya, apabila CX-8 tersebut akan benar-benar hadir, maka akan membuat persaingan di segmen SUV monokok menjadi semakin menarik. Mobil ini dibuat untuk konsumen yang menginginkan kualitas sebuah kendaraan dan mereka yang membutuhkan kapasitas penumpang lebih dari lima orang. CX-8 sendiri akan hadir dengan konfigurasi 7-penumpang. Diklaim, penumpang dewasa bisa duduk nyaman di bangku baris ketiganya. Secara keseluruhan, Mazda CX-8 menggambarkan sebuah mobil yang berperforma, mewah dan nyaman. Seperti Mazda CX-9, Mazda CX-8 memiliki wheelbase sepanjang 115,3 inci. Bedanya total dimensi Mazda CX-8 sedikit lebih kecil ketimbang Mazda CX-9. Mazda CX-8 punya dimensi panjang 193 inci, lebar 72,4 inci dan tinggi mencapai 68,1 inci. Banding-

kan dengan Mazda CX-9 yang memiliki panjang 198 inci, lebar 77,5 inci dan tinggi 69 inci. Mazda memang seolah menginginkan mobil ini bukan menjadi SUV berukuran besar tapi sebuah crossover berukuran besar. Meski berbadan bongsor, bukan masalah bagi CX-8 untuk tetap menjadi mobil yang responsif dan enak dikendarai (fun to drive). Mazda CX-8 dibekali mesin diesel teknologi baru SKYACTIV-D berkapasitas 2.200 cc yang dikombinasikan dengan transmisi otomatis SKYACTIV-Drive enam percepatan. Teknologi baru SKYACTIV-D mampu mendorong performa mesin meningkat secara signifikan, dengan output maksimum meningkat dari 129kW menjadi 140kW. Torsi maksimum juga meningkat dari 420N Nm menjadi 450Nm. Teknologi ini juga sangat ekonomis dalam hal konsumsi bahan bakar.

Di negeri jiran Malaysia, CX-8 hadir dalam dua pilihan mesin, yaitu bensin 2.5 liter dan turbodiesel 2.2 liter. Untuk mesin bensin 2.5 liternya menggunakan mesin SkyActiv-G 4 silinder yang menghasilkan tenaga 192 dk dan torsi 257 Nm. Mesin ini akan berpadu dengan sistem transmisi otomatik 6-percepatan. Lalu, untuk mesin turbodiesel 2.2 liternya menggunakan mesin SkyActiv-D 4 silinder yang di atas kertas menjanjikan tenaga 188 dk dan torsi 450 Nm. Berbeda dari versi bensinnya yang hadir dengan penggerak roda depan, pada versi Dieselnya ini hadir dengan sistem penggerak 4 roda. Mazda CX-8 sendiri sepertinya akan ditempatkan berada di antara CX-5 dan CX-9 yang sudah saat ini. Beberapa nama, seperti Nissan X-Trail dan Honda CR-V pun diprediksi akan menjadi lawan serius bagi CX-8 nantinya.(Kompas.com/Stanly Ravel)

FOTO-FOTO: AUTODAILY.VN

MASUK INDONESIA - Model

CX-8 yang merupakan sebuah SUV buatan Mazda digadang-gadang akan masuk ke Indonesia.

Mobil Murah Semakin Mahal

Risiko Salah Pilih Busi Motor BUSI adalah komponen penting pada siklus pembakaran mesin berbahan bakar bensin. Penggunaan tipe busi yang tidak tepat akan mengakibatkan penurunan kinerja mesin. Tiap pabrikan sepeda motor mempunyai standar busi yang disarankan. Sehingga kalau ingin mengganti busi dengan merek lain, pastikan panjang ulirnya sama karena kalau tidak akan mengganggu pengapian. AW Wicaksana, Marketing dan Managemen Merek PT NGK Busi Indonesia, mengatakan, jangan terkecoh busi dengan lebar ulir yang serupa, karena belum tentu memiliki fitur dan spesifikasi yang sama. “Serupa tapi tak sama. Kalau ujung busi terlalu pendek akan terjadi penumpukan karbon. Sedangkan kalau terlalu panjang busi overheat dan bisa terbentur piston,” kata Wicaksana. Wicaksana mengatakan, cara mudah yaitu dengan melihat kode busi dan menggantinya dengan yang sama. Karena jika salah kode dapat memperburuk kinerja mesin bahkan mengakibatkan banyak masalah. “Kesalahan pasang kode busi dapat mengakibatkan carbon fouling, overheat, piston mentok, elektro-

NGKBUSI.COM

BUSI - Penggunaan tipe busi yang tidak tepat akan mengakibatkan penurunan kinerja mesin.

da meleleh, ECU bermasalah, dan knocking (menggelitik),” katanya.(Kompas.com/Gilang Satria)

AWAL Oktober 2019 ini harga mobil murah ramah lingkungan alias low cost green car ( LCGC) kembali mengalami kenaikan. Penyesuaian harga itu disebabkan karena faktor meningkatnya pajak bea balik nama (BBN) untuk wilayah DKI Jakarta dari 10 persen menjadi 12,5 persen. Padahal jika mundur ke belakang, saat awal meluncur pada 2013, mobil-mobil LCGC umumnya dibanderol dengan harga terjangkau. Rata-rata dijual di bawah Rp100 jutaan. Saat itu Kementerian Perindustrian baru saja mengeluarkan aturan tentang Pengembangan Produksi Kendaraan Bermotor Roda Empat yang Hemat Energi dan Harga Terjangkau ( KBH2). Regulasi ini termaktub dalam Peraturan Menteri Perindustrian Republik Indonesia Nomor 33/M-IND/ PER/7/2013. Produsen mobil pun dipersilakan memproduksi mobil LCGC, dengan syarat yang sudah ditentukan, termasuk soal harga. Kala itu mayoritas LCGC dibanderol di bawah Rp 100 jutaan saat pertama diluncurkan. Hanya Brio Satya yang dipatok lebih dari Rp 100 jutaan, tepatnya Rp 106 juta sewaktu meluncur

2013. Sementara dengan harga yang baru (per Oktober 2019), yakni dibanderol Rp 143,5 juta, artinya harga Brio Satya meningkat 35 persen. Daihatsu Ayla tipe D M/T yang menjadi LCGC termurah ketika awal hadir dihargai Rp 76,5 juta. Setelah enam tahun, harga model tersebut menjadi Rp 98,150 juta atau meningkat 28,3 persen. Sementara Toyota Agya varian terendah

saat ini dibanderol Rp 138,2 juta, dari sebelumnya Rp 99,9 juta. Artinya LCGC Toyota ini meningkat 38,3 persen. Selanjutnya untuk Suzuki Karimun Wagon R dari sebelumnya Rp 77 juta menjadi Rp 115,5 juta pada Oktober 2019, ada kenaikan 50 persen. Sedangkan Datsun Go+ Panca, dari harga Rp 85 juta menjadi Rp 111,090 juta, meningkat 30,6 persen. (Kompas.com/Dio Dananjaya)

TRIBUN/JEPRIMA

MOBIL MURAH - Toyota Agya saat diluncurkan pada 2013. Awalnya mobil-mobil LCGC dibanderol dengan harga terjangkau.


HALAMAN 12

LOWONGAN KERJA GURU Cari tentor Mtk,Fis,IPA,B Ingg,B. Indo,B. Arab dan Iqro Hub: Alfarabi/082230280477/SMS Oke 25293-3

KAPSTER Dcr 2 barberman max35th pengalaman min 2th u/ Koboi Barbershop tamsis&Sewon H 087839221969 25038-3

Dibutuhkan kapster wanita usia max 30th.Hub 081916107155. Inayah Sln RingroadUtr 25355-3

Bth Krywn Pot.Rambut Pria pnglman, Muslim,Sholat,usia max30th, Gaji 4jt/bln.Hub:081804067909 25400-3

Cari 2Kapster Salon Khusus Wanita Lok.Prambanan.Gaji,UM,Komisi. Hub:telp/WA:0812.2811.7195 25420-3

LAUNDRY Laundry Zone Butuh Krywati Max35th Gj:1,2-2,5jt.Bisa Tdr Dlm,Lok Jl.Godean Km 4,5 /Jakal Km5/Pasar Telo.Hub 081228001939 24586-4

Cr karywn Laundry Co/ce. Usia max 55. Di jl rajawali,manukan, concat. WA/Sms 081912317977 25088-3

RABU PAHING 9 OKTOBER 2019

LOW.RUMAH MAKAN Dbthkn Cpt krywn cewek srbutan bsMasak,tntg Gaji dtg diJl.Polowijan No.08 psrNgasem sblh Pengadaian RmhMkn Rasa disayang 25113-4

Sgera tenaga srabutan.warung lotek. 1,1jt/bulan, Hub: 089501040249/ 08983784161 25336-3

Kembang Sawah Resto Butuh Juru masak,Khusus Masakan Nusantara, Laki”,Tdr Dlm.H 082133625535 25367-3

Cari Tenaga Serabutan Kopi&Resto Makan&Tidur Dalam,Maks Usia 40 Hub:Telp/WA:0812.2811.7195 25421-3

Ayam goreng and steak cari peg wanita max 40 th, gaji 35rb/hr, WA : 089671373573. 25436-3

MARKETING-SALES Gaji 2jt,Khusus pengalaman Mar keting Hub: Bosco 087738244876 (WA).Asuransi milik BUMN butuh marketing / manager. 25338-4

TEKNIK Butuh montir sepeda motor,hub. Agus jaya Monjali.Hub HP/WA 08175493477 25332-3

25351-4

UMUM Karyawan/ti/PRT/sopir/Penjualan/ Adm/SMP-S1.18-60 th.1,8-4Jt.Toko Besi Tresno.Jl.Kaliurang KM 5,6 Yk.SMS/WA:081390560317

LOW.RUMAH MAKAN Dibthkan karyawati Rumah Makan Rata-Rata tidur dalam,islam, gj+makan+bonus HP:082242778094

Cr pgw jl kbab krj 14-22wib&9mlm9pg.gj 1,4/1,7+bnsomset.bw lmrn suryowijayan81lgsng wwcr.bp ricky083867881249

24923-3

23712-4

Metallaundry bth kryawati max40th, pengalaman,gaji 1,1-1,7 lokasi lempongsari dan condong catur, telp/ sms/wa 081222710079

8869-4

UMUM Segera Karywati Laundry Nologaten, Gaji,Lembur,Bonus Hub 081328533144 Fresh Orange Laundry 24233-3

Bth Staf Toko,Admin yg bs Kompter &Tng Sopir.Dtg Tk Besi Berkah Abadi,Utr Polsek Jetis- Btl 24541-3

Peluang krj Staf Bandara,Cargo, Tiketing,Avsec.MinSMU,max26th,siap mgkti Diklat085743366878 24561-3

Bth kary utk hotel di Prawirotaman syarat wanita max30th bs Bhs Inggris 08122941005 24752-3

Industri Sarung Tangan,bth;Operator Jahit&Finishing,Wnta Max30th, Fas:Gaji UMK Yk+,&BPJS.Krm Lam,ke PT.Dayupindo Yk,Jl.Kusumanegara 185A Mujamuju Umbulharjo (Blkg 3Berku/Naavagreen) 24992-6

Dibutuhkan Pria Max 45th, Jujur, Rajin,Tggjwb.Kirim CV ke Hotel Pules Yk Jln.Mataram 88 Yk 25030-3

Bth 2 tng cwk serabutan UMR max 35, untk warung makan babi daerah babarsari, shift pagi/sore.Mn Hb 081327143148 25032-4

Dcr 2kasir wanita lls SMk pnglmn min1th utk koboi barbershop Sewon/ tamsis Hub 087839221969 25039-3

But:Admin&Ast Mekanik u/Bngkel Mtr R2,P/L 25/35th,SMP/SMA/ K,Rjn,Amnh,Dspln,Training 1-3Bln. Gj Training&Gj UMR.H:CV.Anda Motor 081212126664/0274-516564

UMUM Dicari Karyawan Front Office SMK 25-40th.Hub Hotel Bakti Jl.Hayam Wuruk 13 WA 081328191720

UMUM Lowker PRT syrt brpglmn,bs masak, rajin,jujur,bersih&tidurDlm minat Tlp,sms/WA 081903760077

25161-3

25284-3

25333-3

Bantu kredit KPR/inves/multi guna/dana talangan dll.tdk sms/ wa.H:081227173600/081804352360

Lowker karyawan toko pria&wanita domisil Jogja,rajin,jujur,pekerja keras singel min SMU(wanita) minat dtg Lsg ke TB.Barokah belakang Halte Keronggahan

Dibut Sopir Srabutan & PRT tidur dlm Hub Jl.Godean Km6,5 Bantulan Sidoarum Tlp082223242506

25188-3

Bth administrasi wanita, bs komputer. Hub. 085713567134 Seyegan Slem 25210-3

Cust.service officer,P/W,SMK/A,mx 30th,disiplin,komunikatif,ramah H:Ortindo,Jl.Affandi 23 Gg.Bayu no.1 Hp:087891609777 25226-4

Lowongan kuli angkat barang bagian gudang. Usia maksimal 35 tahun. Untuk informasi hubungi 02745012740 Ibu Wanti 25236-4

Dbthkn Tkg Batu dan Laden utk Pekerjaan daerah gejayan Yogya. Hub 085228262812 25265-3

Dcr Sgr.Asisten Rmh Tangg Gj 600700/bln,Bs Nginep&Tidak,5Hari Kerja Hub 087838950050 Sani 25274-3

Gudang furniture cari 2,serabutan, mau kerja,tggn jwb,bs msng HPL max 40th,mkn,UMR,bns,Lok Godean,Sidokerto,WA 0811269783 25277-4

Dibut Kary Wanita Max 40th BB Mak60Kg utk Kios Konveksi Psr Bringharjo 60rb/hari Hub 0856 2769 871 (WA)

25286-5

But Maintanace,Londry,HK.Lmrn Lsg Intv Jam 8-12. Diutamakan Pnglmn Htl/Kostan.Nirvana Jl Wahid Hasyim 60 Waringinsari,Condongcatur WA: 0819 1555 0988 25288-5

Dicari Pembantu Mekanik Lulus STM Max 30th & Cuci Mtr Min SMP Hub: 0878 3822 1161 25296-3

Bth 10 Mhsw suka jalan2 pny sosmed,pinter bergaul,partime, Income 1-3jt/bln.Hub:08179411767 25299-3

Dicari Tenaga Serabutan Wanita utk Rmh Tangga Magelang Kota Serius Hub 0882 2533 4446 25303-3

Butuh tenaga serabutan untuk warung makan di Jogja Telp/WA 087839659122 boleh tidur dalam 25304-3

Parttime 3-4jm/hr,Wnta,18-35thn, bisa bkrja team,area Jogja utara, WA 081391927312(Tdk Telp) 25320-3

Dbthkn Krywn Cuci Mbl Pria max 40th bs Nyopir yg brpglmn cuci mbl Hub:Tlp/WA081804244805

25278-4

25326-3

But Krywn/Ti TokoKaos.Bs KrjaMlm. Max 30th,MinSMA.Krm Lmrn keTk. Sari Ilmu I,Jl.Malioboro119

Perush Otomotif Membthkan: Mekanik,Driver,Max 35th,Lam dikirim ke: Global 2000 Jl Magelang KM 7,5 (Dpn SPBU Mlati)

Lowongan kerja: Laki2 / Wanita Muslim Lulusan SLTP/SLTA/SMEA. Toko Lampu Hias.Agung Jaya Jl. Menteri Supeno 74 UH YK

25140-3

25328-4

25424-4

25078-5

UMUM tenaga serabutan bersih2 GK gy mrokok mkn TDR dlm gaji 1,5 ada bonus segera 0274415928

25337-3

Bth Krywn di MaximaCell JaKal Cow/Cew Jjr,Rjn,Inovatif Hub: 0852 3320 0408 (WA/SMS/Tlp) 25341-3

Bth sgr tng wanita maks 35 thn unt krj di laundry modern info lkp hub Diamond laundry jln beo no 15 Demangan baru HP / Wa 0851.0528.2894 (jam kerja) 25348-5

Dcr krywn u bengkel mesin tepat guna di Sleman.Laki2 18-25th.Gaji 1.7-2.5jt.H 087839330625 25352-3

Dicari admin toko wnt,smk/smu,bisa komputer,teliti jujur disiplin,max30th. Jam kerja 8-5 sore.Minggu libur. hub.Toko eka manunggal,jl. M.Supeno15A,tungkak.Yogya. 087839062349

UMUM Dibut Krywn Antar Galon Syrt Niat Kerja,Jujur,Rajin max35th Jl.Sorogenen 19 Nitikan Umbulharjo diutamakan yg Rmhnya skitar Yk087838748456-085228847820 25411-5

Sopir/Sales SIMA/B1,SMA/K Max35th. Hub:Perush Minuman Dea&Jes Jl Magelang KM6(Sltn IndogrosirYk) Telp:623963/087847553758 25412-4

dbtuhkan karyawan lakilaki max usia 30 utk bekerja di kios tanaman, jujur, rajin, niat bekerja, diutamakan tidur dalam, datang langsung ke pasty zona tanaman jl. Dongkelan kios babe garden no 12-13 Yogyakarta 25431-7

Sgr Supir Bs Srabutan Keliling Elektro di KPRI.BerPglmn +- 3Th. Maks35th. Ljg. SMK.TdkMrkk.Ijazah/ SKCK asli Gaji 1,3 - 1,5 Jt. Serius H 0818277200

25390-3

Abu Dabi Butuh Sopir SIM A/B Gaji 2.900 Real+OverTime dan Bonus” Syarat Mudah 087888877696 25392-3

Dibut:Pelayan kantor, ART.Gaji, bonus. Jl.Jogoripon RT 6, Geneng, Sewon,Btl. H:08122791648 25399-3

DAIHATSU Astra PU DP5jt.Ayla DP5Jt.Sigra DP5Jt.Xenia DP15Jt. WA/Telp 0812 1590 5660 /0856 4331 1974

MERCEDES TypeSUV GLA Urban Pth 1600CC A/T 2015 KM24rb Tg1 AB Pajak Sep2020 450jtNego H:081386515000

TOYOTA Toyota calya g matic th 18 putih plat ab istw bs TT/kredit h: 087738161427

HONDA Vario Tehno 2011 Sleman 8,5,Vixion AB-C 2009 9,5.Kamboja 4/126 Concat HP 0851.0187.3283

HONDA Khusus Bln Ini genio DP 100,Beat 300,V125 600,V150 800.Mtr Trn Byr DP Aja Hub:082333945529

HONDA Promo Honda Kredit Murah Tnp Survey Prss Cpt All Type Stock Ready Ckp Telp/WA 081904102007

25081-3

25365-3

24974-3

25173-3

25394-3

25249-3

Jual Sigra R 2017 putih AB Sleman brng bagus.113,5jt ng.Hub Prm Nogotirto 3.T:085100514253 25396-3

HONDA diler resmi hot sale, hrg max. brio, mobilio,brv. bs tt dp rgn hub 082137991777

Pengen motor baru? Promo Genio DP 300,Beat DP 400.Vario DP 800.Tanpa ribet.H 085701525353

24362-3

M.Pajero GLS Manual’10 Tgn1 Plat AB Kond Istw Hrg Nego Maaf TP 087838961578 Khs Penggemar 25280-3

TOYOTA Kijang96 Abu”AB.40jt-Bodi Kaleng, Siap Pake.Jl Godean Km7 H: 089684184998 /WA 0895348608605

25149-3

25440-3

25386-3

MOTOR DIJUAL

25070-3

25438-3

Dicr kernet (helper) di bid sedot wc&derek mblunt d tmptkan di Denpasar Bali(H 0811385948)

Angkutan haji/umroh Makkah Saudi bth sopir A/B&Clening srvis Masjid hotel dll 087888877696

MOTOR DIJUAL

Djl Scopy15,X Ride15,Beat 17,Mio CW 09 10 13 16,Fit 04 08,Jupiter Z12,Star95.H:085103400199

25437-3

Bth tkg alm&kaca pnglm ksn etls gj mul diatsUMR lmrn tk mentarijaya jakalkm9yk081225702905

25357-6

MOBIL DIJUAL

MITSUBISHI Pajero,Xpander,Triton,Eclipse, L300,Truk/Niaga DP 15jtan H:Dona 081225185951 / 087838319060

25435-3

Dicari ART wanita max 45 tahun, tidur dalam, gaji 1 jt.Hubungi : 082122678899

Butuh PRT & Srabutan Usia 3040th, Tidur Makan Dalam,Gaji Nego Hub: 0811.2581.65

MOBIL DIJUAL

24687-3

25428-3

Dibutuhkan Penjaga Losmen & Serabutan Laki2,Rajin,Jujur,Pend SLTP Hub: 0858 1706 1113

25434-5

MOBIL DIJUAL

Sigra 1000CC AB-Sleman,Silver, 2017,dr baru,99% spt Baru,Velg Racing 97Jt(Nego)081333978339

UMUM Dcr 1tng gdng srbutn.Bw lmrn lgkp,ijzh asli k Toko Listrik Kurnia Electric JlMonjali141 YK

HONDA

MOTOR DIJUAL

New Genio Ang 690x35 Beat Ang 655x35 Vario 125 Ang 800x35 Revo Ang 630x35 H: 081 668 4526

SUZUKI Jual Satria 2Tak 2001 Orisinil Biru Pth AB STNK Hilang,BPKB Siap 087738133222 WA BsTT5,2Jt

25223-3

Jual Honda S90Z TH71 Srt Lengkap AB Pjk Of Langka Antik 6,5Jt Nego 0877 3813 3222 WA TT Ok

25250-3

YAMAHA Djual Motor Mio 2007 AB Kodya Ban Aki Baru 5jt Nego.Beat 2019 AB Sleman 15jtNg.08122736080

25251-3

NISSAN Jual Grand livina HWS 2010 akhir hitam tgn 1 hrg nego lsg a/n pembeli. Bisa TT mbl kecil hub 0851.0058.5853

25163-3

MOTOR DICARI Dibeli tinggi spdMtr bks sglMerk Gonel NogotirtoWA 081904037008 / 085101507530 SMS/Tlp24jm 23924-3

Beli sgl-mtr,sgl-th H:P.Nono Celeban Jl:Soga42 H:081.227.55146 XL:0878.3823.3957 23927-3

Dcri motor yg mau dijual platABJateng siap dtangi cck dbeli tinggi.H:P. Marji 085101644422 24190-3

MOBIL/MOTOR SEWA Shafaa Transp mnywkan mbil dg/ tnpsopir dlm/luar kota 0274-387 896/085103052400/087838458999 23718-3

25350-4

Alwy Trans mnywakan sgl mcm mbl bsr,kcl trm carter dlm,luar kota 0818268597 /081227324200

Pengen Mobil Baru?Spesial Okt. Brio,Br-V,Mobilio.DP Mulai:15Jtn. Hub 087838950050 Sani Jogja

Toyota Avansa e th 17 silver stone plat ab km dikit istw bs TT/kredit h : 087738161427

MOBIL Dibeli motor/mobil tua-muda sgl kondisi.Siap datang lgsg bayar. Trisno 08787.7799209

25271-3

25364-3

22028-3

25165-3

TANAH DIJUAL Jual tanah pek Lok brt SMA 1 Bantul luas103m ld 7mhg 65 JT nego hub 085330138764

TANAH DIJUAL Djl Tnh Sawah L 926m2 Lok Sidorejo Godean Yk Pinggir Jln Aspal 1jt/m Nego,L 1288m2 Lok Berjo Sidoluhur Godean Yk Hrg 500rb/m Ng,Kios 2 Pintu LB 52,5m2 Lok Godean Fasilitas Lengkap 150Jt Nego HP/WA 0811 722 7778

25191-3

25058-3

PROPERTI

RUMAH DIJUAL

AGEN PROPERTI Siap membantu jual/beli tanah dan bangunan di Jogja.Hubungi:Bpk Rahmat 087738356503

Pesona Amarta Sedayu (PAS) SHM IMB 2Lt 3KT 2KM Free Biaya 415jt (6Unit) Hub 0812-3488-6693

24488-3

DICARI Buruan Cari Tanah Pekarangan utk Kavlingan Luas Max 5000m2 Harga 200rb sampai 1Jt/m utk Wilayah Sleman,Sedayu,Kulon Progo 0821 3578 4747 / 0878 3919 3911 25248-6

KOST Kost Hotel Puri Ganesha,950rb2,5jt/bln Jl.Mangkuyudan 51 Yk HP:087839339000 / 0274-414906 24027-3

Kos Putri Pavilium KM.Dlm Shower, Dpr,Lmri,Krsi 750rb/bln Mirota Godean keUtra 087738022245 25001-3

Terima Kos Putri, Fas: kasur, meja, lemari, dapur+kompor, kmr mandi dlm.Lks Statgs:5 mnt ke Unisa, 10 mnt ke UTY & Stikes A Yani.Hub 081310743422( WA)

24260-3

Rmh Baru SHM/IMB LT/LB:85/60m 3KT,2KMd,dll.Rp427jt Jl.Imogiri Timur Km8.Hub: 0812.2761.115 24445-3

Djual Rumah Murah LT 119m 5KT 2KM Dpr Hal Dpn 800KM Tmr Kmpus UMY H480Jt H: 0896 7467 5547 24987-3

Siaphuni brmnmls JlWates km10 dlm prmhn T45/90 2KT 1KM ShmImb 340jt Ng bsKPR 081288768870 25027-3

Sgr Rmh 2LT Bagus LT165m2 Bang 70m2 3KT 2KM Grs SHM IMB Jl Wates KM7,550Jt Ng 089615699530 25074-3

2KT 2KMd air pns.Perum Bale Asri dkt Jl.Raya Gamping Slmn LT80 LB80 425jt NG.H:08174120019 25082-3

Djl Murah Rmh HOK 100 /96 333JT Ng.2KT.SHM &IMB.Di Perum jl Godean Km8.H Sgr 085725835140 25266-3

25267-5

Kamar Keluarga/Pasutri&Kmr Kos Putri Suryowijayan,Dpn Soto Pak Marto Tamansari081931707816 25433-3

RUMAH DIJUAL

Kos Ekslusif Tajem Sadhar 8KT 9KM 2Lt Full Furnished SHM IMB LT149m2LB180m2 CP081915158787

24887-3

Rmh Kos Babarsari 281m2 SHMIMB Jual Hitung Tanah hrg 1,5M Nego dkt kampus CP 081915158787 24587-3

Djual Rmh Murah L188m Bgs sgl Usaha Tpi Jl Sidokarto Jl Godean KM8 Hg 800Jt H:089674675547 24991-3

Rumah Type 29 Hg Mulai 162Juta Dkt Wates KulonProgo Kawasan 2Hektar SHGB&IMB: 081329391565 25075-3

Rmh baru minimalis,Jl.Imogiri tmr,trimulyo,jetis,bantul.Telp:081 915552076.WA085757898975 25084-3

Rmh Siap Huni LB 90 LT 128 3KT 1KM Garasi SHM+IMB,H 265Jt Perum Sindet Btl WA:081325476893 25130-3

Dijual Rumah Harga 200jt di Wirokerten Type 36 LT64m2 Siap Huni. Hub 0818.0263.1435 25168-3

Rumah bagus murah di Bantul 180jt nego, banyak bonusnya (08231351-9938) 25282-3

Rmh SHM di Glagahsari Dkt UAD LT160mLD14m 3KT,2KMd.Akses JlnAspal,Simpangan H:089618583877 25014-3

Rumah Baru Timur Maguwo 3KT, 2KMd LT108 LB68 SHM IMB KPR 750jt Nego 081809274288 Lgsg Owner 25111-3

24760-3

24785-3

Pkrgn Rata Bagus Dkt 5Kampus,Cck u Rmh/Kost.Sewon Bantul L:170m LD:9m Mbl Msk 082241224106

25007-3

Dikontrakan rumah di selatan hotel Ambarukmo. Hubungi .081329332300 25022-3

Rumah Dikontrakan 4KT 20jt/ thn,Pogung Rejo-Utara Teknik UGM. Minat Hub 0852.2661.3200 25055-3

Rmh 2LT Bs u/ Usaha 3KT 2KM Carport Jln Raya Kabupaten 35Jt/th 0896 1569 9530 Siap Pakai 25073-3

Rmh 4KT,2KM Dkt UGM&UAD, Pasar,Tngh Kota Bausasran,Mbl Tdk Msk,Muslim,19jt/th.H:08174120019 25085-3

Di sewa Rmh 5Kmr,Parkir Luas,2Kmr Mandi,Carport,L 900 W Lok Palagan Sleman H: 081274206793 25118-3

Dkontrakan Rumah 2Lt Cocok utk Usaha.Mobil Masuk.Lok Jl.Modang Jogokaryan Hub:081215629038 Kntrk Perum Griya Tmn Asri Blok G 306 dktMsjd Suciati KT3 KM2 hal luas negoWA08164895424TP 25206-3

Dikontrakn Rumah 4KT,R.Tamu,R. Kel,Mushola,Dpr,Garasi.Lok Brt Htl Atrium Jombor 08122790815 25243-3

Rmh 3KT,1Kmd,Dapur,RT,Garasi,Air SumurPAM.Dkt Terminal&Kampus UAD,14jt/thNg.H:081321854947 25347-3

Dikont RMH 3KT,RT,Dpr,KM,Grs,Hal Luas,JomborKidul Blkg Indogrosir 18jt/Th.Hub 081911211312 25406-3

TANAH DIJUAL TnhKav L80m2Ada 6Kav,Hrg 130jt. Lok Sentonorejo Jogotirto BerbahSleman 081325117386 Pemilik 23949-3

SHM 160m 2LT, 6KT 5AC RT RKel Grs PAM Jl Paris 4,5 Perum Grahayasa1 B14, Nego 081 668 7444

Dijual Tnh Kav L100m & 90m,Hrg 1,9jt/m Lok.Mancasan Pendowoharjo Sleman 081325117386 Pmlk

25139-3

Dijual Murah Tanah SHM 145m.10 menit dari UII Jakal 2,8Jt/m Free Desain WA/HP 087736291587

Rmh Murah Krngkajen L555/440 5KT,3Kmd Ada usha Jamur,Tlp,Wifi, Nyman H2,4M 087838376396 Jos

23950-3

23959-3

25185-3 2

Selatan Paskhas Berbah Sleman LT:105m2 LD6m SHM Pekarangan Hrg:160jt/Ng H: 081215202005

25222-3

Tnh Kavling SHM Sisa 2 Kav Lok. Perum Sidokarto Asri Jl.GodeanKm8 Koramil Keselatan 500m.L93m2 &102m2 Hg 2jt/m2 0816683225

LT291m LD11m SHM LB230m Kotagede Yk Mbl Msk 1,4M/TT Inova Rbr Dsl TP/Ngo T:081226719198 2

Rmh LS188 LD10 Brt Univ UMY Gamping.Lingk Rame Lsg Pemilik Hub 0856470937131/083867171100 25342-3

Jual Rmh br Lempongsari,Full furniture,LT 110 m2, Tp86,hrg 800Jt nego tps 081804389177 WA 25353-3

23963-3

24081-4

LT267m2 LD19m Utara Perum GTA GitoGati SHMP Hrg 2,7jt/m2 Nego Broker Silahkan 081915158787 24588-3

Dijual Tanah+1/2bang L81m2SHM Kp Kricak Kidul RT30RW7 Tegalrejo Yk:250jt Ng H:082242779655 24668-3

Tanah Pekarangan Dekat Surya Global Ringroad Selatan L1797m2 Hrg1,9jt/m Hub 0813 2802 0064 24670-3

RUMAH DISEWAKAN Dkontrkn Rmh,Perum Duta Mas No5B blkng Hotel Chistal Lotus 3Kt 1Km DprGrs Mbl 081328566721

Djl cepat Tnh Bagus diPinggir jalan Ringroad utara Pugeran sleman Luas 678mtr 081225270607 24724-3

Rmh L120m ,3KT,Grs,2KM FullBang Lok.Sedogan Lumbungrejo Tempel.Hrg 380jt Nego 081325117386

Rmh 3KT,RTm,RKel,KMndi Dpr,RCuci Grsi.1Thn 9Jt,P.Tukiman Senggotan Jl Bugisan085927411136

Buruan Murah Istimewa SHMPEK 135m 2/115Jt,Nego,Aspal,Truk Msk,Lok cuma dkt Psr Bibis Sidomulyo Godean / Sltn Koramil Godean Slmn 0821 3578 4747 / 0878 3401 7549

23952-3

24626-3

25157-6

24374-3

2

TANAH DIJUAL Tnh kavl 135m2 h 125 jt Sembung Balecatur Gamping 081391086852, 081901682666,087705493566

Rmh Ful Keramik utk Kel Muslim Jl Wonosari KM6 Jomblangan RT12 Harga Nego Hub 089658720273

25166-3

24585-3

Rumah Kretek LT300LB120 Dkt Fsm 130jt Sanden 2Muka Pinggir Aspal 930/250 800jt 089615892005

RUMAH DISEWAKAN Rmh 2KM,1Kmd,Dpr,Rkel,Carport. Lok Monjali Jombor Lor Slmn.13jt HP:087738342537 /Tlp 869554

24817-3

Tnh Pek SHM Nglanjaran UII Jakal L115m2LD9m 270jtNet Lingkungan Kost UII 082221152929 WA 24855-3

TnhPekSHM diTirtomartani Utara PerumPertamina L479m LD18m 1,2Jt/m Hub:Pemilik 08122742573 24969-3

Tnh SHM LS770m,Timur Perempatan Munggur Pinggir jalan Godean KM7 Hubungi 0877 3833 1371,TP 24977-3 2

Tnh+Rmh Djl SHMPek L1354m Jl.Ireda Blkg THR Parakan Margangsan Hrg7Jt/mNg 0811282953 TP 25006-3

Djl Tnh+bngnan tp jln LD 14m Luas 222M” jln Imogiri Tmr (grojogan arah Pleret) 08164222607 25020-3

Seputaran Seturan selatan UPN, SHMP L163,LD 10 harga 7jt/m2 nego cepat WA 082148342966 Tks 25025-3

Jl CptTnh SHMP a/nSndri,LT/ LD=101/10.Lok UtaraUII 5mnt.Mbl Msk.210Jt Ng.WA 082134385949 TP 25066-3

Ad 2Unit RmhTp45 SHM 350Jt& RmhTp45 Baru 1/2 jadi 195Jt Nego. JlWates Km9 Tlp/WA:081325495626 25069-3

SHM pekarangan LT 418m2,Ld 26m,akses mbl/truk masuk,lokBerbah 750rb/m ng.0819.807.101 25087-3

Tnh super strategis,Dkt Kampus Area Kota Wates,Lt:120m,H:99jt.Nego.Akses 5m.SHM Pekarangan.Top u Kost2an.0821-2324-2436 25090-4

Jual Cpt Murah SHMPEK 114m2/125Jt, Nego,Aspal,Truk Msk,Jauh Mkm,Lok cuma 300m dpn SPBU Karakan Sidomoyo/Utara Sate Munggur Godean 0813 4621 8528 / 0877 0547 7989 25158-6

Istimewa sgt Murah SHMPEK 116m2/ 45Jt,Aspal,Truk Msk,Lok cuma 1,5KM Sltn Jln Wates KM7 Gamping Sleman 0812 2692 8529 / 0818 0903 5577 25159-5

Istimewa Bonus Rumah SHMPEK 115m2/285Jt Nego,Aspal,Truk Msk,Lok cuma dkt Psr Bibis Sidomulyo Godean / Sltn Koramil Godean Slmn 0812 2738 2929 / 0877 0547 7989 25160-6

Djual tnh 502m sltn JogjaTV & tnh 132m Tegalsari,jln wnsri 2,6 jt/mlik sndri 081227552086 25176-3

Jual tanah pekarangan L.206m piyungan ke utara 3km/ timur RSUD Rp185juta pass hubungi : 087738005667 maaf jangan SMS/ WA untuk yang serius saja 25178-5

Tnh Pogung L250/12 Cck Kost dr UGM Cm50m Mbl Msk Dr JlAspal cm 20m 087838376396 Hrga Nego 25183-3

Djl sgt murah tanah 2.370M,SHM bonus rmh 1/2jadi,truk msk,di ngepek sedayu,hub082136738141 25189-3

BU.SHM 1800m Ld 18m dr Sleman City Hall Gito Gati hanya 500m truk masuk H.2,6 jt/m nego..087705493566,081901682666 25209-4

TANAH DIJUAL Buruan Promo Murah SHMPEK 2 135m /55Jt Nego,Aspal,Truk Msk, Jauh Mkm,Lok Brt Psr Baru Sentolo/Belkg Bale Desa,Sukoreno Jln Wates KM18, 0813 4621 8528 / 0877 0547 7989 25245-6

Promo Murah SHMPEK 114m2/125Jt Nego,Lok 300m dari SPBU,Karakan Sidomoyo Godean 0813 4621 8528 / 0878 3401 7549 25246-4

Jual Cpt Istimewa SHMPEK 135m 2 / 15Jt Nego,Lok cuma dkt Psr Bibis Sidomulyo Godean/ Sltn Koramil 0812 2692 8529 / 0818 903 5577 25247-5

Dijual SHM Pkrg L105m2 Hrg75jt 150M dr Indomaret Jamal Hub 0877.3112.7485 / 0811.8232.250 25262-3

Tnh djl 1000m lbr dpn 17m pnggr jaln aspal hrg 950/m daerah wedomartni klsan 081272013319 25268-3

Buruan Murah Promo SHMPEK 135m2/ 55Jt Nego,Truk Msk,Jauh Mkm Lok 350m Sltn Jln Wates KM18 dkt SMK Muh2 Sentolo/Brt Psr Sentolo 0813 4621 8528 / 0818 0903 5577 25317-6

Jual Cpt Istimewa Murah SHMPEK 114m2/125Jt Nego,Lok 300m Dpn SPBU Karakan Sidomoyo Godean 0821 3578 4747 /0877 8316 0737 25318-4

TANAH DIJUAL Tnh pgir jln shm 400m lbr dpn10m dkt lpmp 1.2jt nego hb 082289774005 25269-3

Promo Istimewa SHMPEK 135m2 /115Jt Nego,Aspal,Mobil Msk, Lok dkt Psr Bibis Sidomulyo Sltn Koramil Godean 0812 2501 3167 / 0877 0547 7989 25319-5

Murah Bagus SHMPEK 116m 2/ 55Jt Nego,Aspal,Truk Msk,Lok 1,5Km Sltn Jln Wates KM7 Gamping Slmn 0821 3373 5078 / 0878 3401 7549 25321-5

Djual Tnh SHM 522m2LD38m Hrg 5jt/m2 Di Gg.Cendana Jl.Glagahsari Warungboto Jogja.Blkg Olive Fried Chicken H:081548525258 25322-4

Pkr 615/10.1,2Jt JaKal BSI Timur PPPGK Swh.800/12.1,2Jt JaKal KM12 Msk 400m081319317763Srs 25330-3

Pkrg 203/13 H5Jt/m Utr Hyat Msk 100m dr Plga Swh 2500/15 GtGt Msk 100m Aspl 081319317763 25331-3

Utr Tengkleng Gajah JaKal KM9 Msk ke Tmr 400m Tnh Pek Kosong LT/D=490/15m2. Cck u/ RT dll Murah H:3,2jt/m Ng Hub:0823 2461 3963(Lsg Pmlk)Lukman Mf TP

25359-3

Jual tnh pek L130m SHM Lok tmr Rsnurrohmahgadingplayen 35jtsumur7m drh brkmbng085329214340 25361-3

Pkrng LT505m LD30m Lok Utara Psr Godean 700m Dkt RS.Aturot,Truk Msk,H 1jt/m H:081290846817 25378-3

Tnh Pek L 420m2,LD 18m2 2Jt/m2 Ngo,Tempel Hargobinagun Pakem Sleman YK WA 082133006852/ 081226567466 Bgs cck u/Tmpt Usaha 25391-4

LT 201, LD10,lok.+-50m dr jl Bantul, dkt psr Niten.hg.2,2jt/m2 nego SHM.H:08122791648 TP

25407-7

Muja-Muju Yk. Utara Janabadra. L=2.012 m2 8jt/m bonus rumah besar. L=1.170m2 4jt/m pekarangan kosong. 0851-0193-5474 25426-4

Jual tanah lt 122m jl Tri Dharma Gendeng Baciro cocok buat kos/ rumah/kontrakan dekat kampus UIN, UST,APMD (081328628744) 25427-4

25398-3

Buruan Jual Murah Istimewa SHM Pek 129m2/ 235 Jt Nego,Jauh Mkm Mobil Msk,berhadapan dgn Perum Madina Jumeneng Sumberadi Mlati Slmn 0813 4621 8528 / 0818 0903 5577 25401-6

Promo Murah SHMPEK 135m2/ 55 Jt Nego,Truk Msk,Jauh Mkm,Lok,Brt Psr Baru Sentolo/400m Sltn Jln Wates KM 18 dkt SMK Muh 2 Sentolo Kulon Progo 0812 2738 2929 / 0877 0547 7989 25402-6

Tnh SHM Pek L500m2 Lok Sedan RT5RW34 Sariharjo Ngaglik Slman YK Nego,Ibu Arin 085768999708

Murah Meriah Istimewa SHMPEK 114/ 49 Jt,Aspal,cuma 1,5 Km Sltn Jln Wates KM7. 0812 2501 3167 / 0877 3639 4142

25340-3

25403-4

25334-5

25049-3

Menyewakan Mobil + Sopir.Hub: 0852.2883.7979 (Telp/WA) Harian / Mingguan.Mobil Baru

JUAL R.USAHA Jual Homestay&Cafe Daerah Babarsari,LT1073m2 sdg brjln Hrg19M (Nego) TP WA:0813 1164 0772 24623-3

Dijual Gudang L600m2 LD18m Hrg 450jtNet Lok.Dekat Kampus STIE Hamfara Hub 0856.4142.2366 25051-3

Dijual Stand Foodcourt Dekat Kampus Daerah Gejayan Serius Hub: 0813 2586 5858 25187-3

Dijual Cepat Ruko strategs dkt deretan pertokoan,Jl Rotowijayan L102m SHM,nego.0811258165 25385-3


MASSIMILIANO ALLEGRI

FAKTA MU DI ERA REZIM RABU PAHING 9 OKTOBER 2019 SOLSKJAER

Argentina

T IIAA TTEEPPAATOSII D E D M E M PROOM MOS UUNNTTUUKK IPSRANNDDAA BBIISSNNIS A

Manchester United meraih 17 poin dalam 17 laga liga terakhir mereka di bawah asuhan Solskjaer, sementara Liverpool meraih 17 kemenangan. Pendahulu Solskjaer, Jose Mourinho musim lalu dipecat setelah meraih 26 poin dalam 17 pertandingan.

17

HALAMAN 13 47 tahun

Runner-up Premier League 1 Runner-up Liga Champions 1

PENGOBATAN KREDIT PENDIDIKAN 9 Poin dari delapan pertandingan musim ini,PIJAT menjadi & PENGOBATAN PIJAT & LULUR LULUR KREDIT PENDIDIKAN MAURICIO POCHETTINO Pengobatan diabetes dan ma21th,fresh utk sgl suasana.KiDana lgsg cair jmn BPKB mtr/ start terburuk MU di Liga Inggris dalamNita 30 tahun Pengobatan diabetes dan maNita 21th,fresh utkkss sglditmpt.SMS/ suasana.Ki- Dana lgsg cair jmn BPKB mtr/ KURSUS salah laki-laki. Hubungi : Bu Rita rana Ringrod sltn KURSUS terakhir. Di musim itu, 1989-90, mereka finis salah laki-laki. Hubungi : Bu Rita rana Ringrod sltn kss ditmpt.SMS/ mbl’94*) mbl’94*) Pjk Pjk Telat/Plat Telat/Plat Luar,T.O Luar,T.O KursusStirMobilUltra2Jam100rbRing WA:085600399914 ok.HP/WA:087838609766 Ajie KursusStirMobilUltra2Jam100rbRing di081915549382 urutan ke-13. 081915549382 WA:085600399914 25181-3 ok.HP/WA:087838609766 Ajie24936-3 roadUtaraNanggulanMaguwoharjo 25255-3 25181-3 25255-3 roadUtaraNanggulanMaguwoharjo Kwatceng Madu.Lbh Kuat & Lbh Anda kurang perkasa?Hub:Intan 087739344131 Kota & Sleman 24936-3 Lay- Tlp0274-487705-0895358517144 Kwatceng Ngejoss Madu.Lbh Kuat Lbh 37th Anda Call kurang perkasa?Hub:Intan Tlp0274-487705-0895358517144 25241-3 087739344131 Kota & Sleman LayKenceng. Lagi && Nam087839647783 ahliny anan 25241-3 Mingguan Jaminan TerKenceng. Ngejoss Lagi & Nam37th Call 087839647783 ahliny anan Kredit 46 Kredit Mingguan Jaminan Terbah Lagi.Buktikan. 100rb. H:TO pengobatan bs diBuktikan nosms Kemenangan 4-0100rb. atas Chelsea di pengobatan laga pekan bs diBuktikan nosms tulis 750rb -3Jt. Segera! LES/PRIVAT bah Lagi.Buktikan. H:TO tahun 25261-3 Sehat sltn Mall Malioboro,K24 tulis 750rb -3Jt. Segera! LES/PRIVAT 25137-3 25261-3 pertama musim ini adalah satu-satunya laga ditherapy sehat bugar Irlandia Sehat sltn Mall Malioboro,K24 25259-3 Privat di mulai dari titik lemah siswa 25137-3 Teteh ,pijat Sturan,K24 Sorogenen. lsg cair jmnn BPKB/titip dr Privat di mulai titik lemah siswa Teteh ,pijat therapy sehat bugar mana MUSorogenen. mencetak lebih 25192-5 dari satu gol dalam 16 Sturan,K24 PERCETAKAN Utara TK SD SMPdari SMA MHS di Jenius capek badan. Hubungi. 0821- Dana Dana lsg cair jmnn BPKB/titip 25192-5 PERCETAKAN dr TK SD SMP SMA MHS di Jenius capek kompetisi. badan. Hubungi. 0821- mtr no surv.wa 085100546494/ EM.Hub:087838303948 pertandingan terakhir mereka Konsultasi masalah hidup berat ,di-di semua 2865-4898 mtr no surv.wa 085100546494/ Konsultasi berat ,di- 2865-4898 EM.Hub:087838303948 085643544090.jl veteran 118 yk. 25154-3 25273-3 kupas dlmmasalah spiritual hidup Islami, olehp085643544090.jl veteran 118 25196-3 yk. 25154-3 25273-3 kupas dlm spiritual olehp- JavanaSPA,Msg readyMonggo Prvt AllMpl,Mtk,Fis,Kim,B.Ing,B. sikolog senior, biayaIslami, semampun25196-3 Juara Liga Skotlandia 2 Prvt AllMpl,Mtk,Fis,Kim,B.Ing,B. JavanaSPA,Msg readyMonggo Ada solusi dapat dana 1Jt-5Jt tansikolog senior, biaya semampun25076-3 PjtCapek2,lulur&kerik dgTerapis ygtIndo,Arab,IPA/S.H:Alfarabi WA0812 yasaja, 0813 9014 8448 MU hanya mencetak gol di Premier League Adajaminan solusi dapat dana 1Jt-5Jt tan- 2 26868818/Tlp GYPSUM Juara Piala Skotlandia PjtCapek2,lulur&kerik dgTerapis ygt- pa Indo,Arab,IPA/S.H:Alfarabi WA0812 yasaja, 0813 9014 8448 2 gol25216-4 utk krywan/wrswasta. dkMengecewakn.WA 085974601933 082230280477 25216-4 ada sejak akhir Agustus lalu. Tidak tim lain yang pa jaminan utk krywan/wrswasta. 3 26868818/Tlp 25275-3 dkMengecewakn.WA 085974601933 082230280477 Hub/SMS:081804084449 Pongcungpou(obat)Atasi:Impoten/ SATUHATIGYPSUM Distributor plafon pvc Juara Piala Super Skotlandia25292-3 25275-3 25292-3 Hub/SMS:081804084449 25224-3 Pongcungpou(obat)Atasi:Impoten/ mencetak gol lebih sedikitlama lagi dalam SATUHATI DistributorTajem,utara plafon pvc Andajangka capek ingin rileks bs refleksi Lemah Sahwat/Keras/Tahan merk WIFON,Jl.Raya 25224-3 Andadijamin capek ingin rileks bsMb refleksi Lemah Sahwat/Keras/Tahan lama merkMaguwohrjo.081392707079 WIFON,Jl.Raya Tajem,utara juga puas n sabar Ani- Bth Dana Jmn BPKB Mtr Min2004 BRI waktu tersebut. Sementara rival sekota mereka, besar/panjang H:081229812055 23600-3 25325-3 juga dijamin BRI Maguwohrjo.081392707079 Bth Dana Jmn BPKB Mtr Min2004 besar/panjang ta, WA.0895-3632-62295 Cepat Mudah,Sinarmas BRENDAN RODGERS ManchesterH:081229812055 City mampu mencetak 13 gol. puas n sabar Mb Ani- Aman 23600-3 25325-3 Dzaki Putra Gypsum.Mlayani pnjualan ta, WA.0895-3632-62295 25281-3 Bank&Multifinance Anda cape.kami spsialis pijat kerik Aman Cepat Mudah,Sinarmas Aji 085786666622 KEHILANGAN 25281-3 Dzaki Putra Gypsum.Mlayani pnjualan bhn&pmasangan.Grnsi 10th.55rb/m. Anda kerik Tiara 0813 9546 7373 massage Bank&MultifinanceAji 085786666622 & lulurcape.kami pelayananspsialis ramahpijat & sopan 25272-3 SUMUR BOR KEHILANGAN bhn&pmasangan.Grnsi 10th.55rb/m. Hlg STNK Motor AB 2295 AS a.n Siti JaKal KM7.081212336366 Tiara 0813 9546sopan 7373pelayanan massage Agunan BPKB mobil 2003up/moSolskajer hanya memenangkan hanya call limasabar dari 23 & lulur pelayanan ramah & sopan 25272-3 ramah SUMUR BOR 0857-1892-2444 no SMS Khusus Bikin Sumur Bor/Sdot WC 0857-1892-2444 no SMS Hlg STNK Motor 2295 AS Siti 25362-3 JaKal KM7.081212336366 23880-3 Umihani,SH d/aAB Tahunan UHa.n 3178 call sabar ramah sopan pelayanan tor memuaskan kss dpggl ok! pertandingan sejak ditunjuk secara sebagai manajer Agunan BPKB mobil 2003up/mo2013up,pembiayaan beli mbl/mtr, Khusus Bikin Sumur Bor/Sdot WC 23880-3 Sal Buntu Hub0818271723 Mardi Ibu Ida special sembuhkan 25362-3 25307-3 Umihani,SH d/a Tahunan RT10/2 Tahunan UH Yka UH 3178 lmh saat memuaskan kss dpggl ok! permanen pada 28 Maret. Padahal dia menjadi tor 2013up,pembiayaan beli mbl/mtr, bisa TO.SMS/WA:085814815942 Sal Buntu Hub0818271723 Mardi WA085291886699 Dr Blawong Mrh shwt,ED&bsrkn 25372-3 25307-3 RT10/2 Tahunan UH Yka Ibu Ida interim, specialpelatih sembuhkan lmh Indah Mr.P Dijamin Belanda 25409-3 berusiatun46 tahun itu28th.trima msg..Rmh&sbr..d/a bisa TO.SMS/WA:085814815942 WA085291886699 Dr Blawong15275-3 Mrh manajer 25372-3 Hlg STNK & BPKB Motor AB 2019 Indah msg..Rmh&sbr..d/a shwt,ED&bsrkn Mr.P Dijamin tun- Jl tas.085601939252/089672104375 Mgl.28th.trima km8 Mulungan..Wa 08384 49 25409-3 15275-3 memenangkan 14 dari 17 laga. Pakar Sumur 20 s/d 150mtr, 25379-3 Hlg a.n STNK & BPKB Motordan AB 2019 UH Badan Keuangan Aset LAIN-LAIN tas.085601939252/089672104375 Jl Mgl. km8 Mulungan..Wa 0320169..Tlp 08783511552508384 tahun Pakar Sumur 20 s/d 150mtr, sumur kering, pompa air, geolis25379-3 UH a.n Badan Keuangan Aset Daerah Kab.Sleman d/a dan Jl. ParaLAIN-LAIN 0320169..Tlp 087835115525 25313-3 Dibeli 24 jam Normal/Rusak: Kulkas, PIJAT & LULUR sumur kering, pompa air,MU geolistrik, penangkal petir.Hub: Tlp/WA 25313-3 Bu Rose,pijat samya Tridadi Sleman Yk tanpa kemenangan dalam 11 pertandingan tandang terakhircpek”,kerik,ksleo,llur DaerahBeran Kab.Sleman d/a Jl. ParaFreezer,TV,AC,Etalase,Sofa. dll.WA/ Dibeli 24 jam Normal/Rusak: Kulkas, PIJAT & LULUR Bu Wiwin spesial pijat terapi pe085.101.994.138 Garansi trik, penangkal petir.Hub: Tlp/WA 25373-4 & 3 trapis brpngalaman, JuaraASSESORIS Buterapi,ada Rose,pijat cpek”,kerik,ksleo,llur samya Beran Tridadi Sleman Yk mereka, sejak mengalahkan PSG 3-1 pada 6 Maret. Mereka juga Ph:082133758103 Liga Belanda 1KOMP. Freezer,TV,AC,Etalase,Sofa. dll.WA/ 2 23766-4 dan capek, Jl Parangtritis KM gal Bu Wiwin spesial pijat terapi pe085.101.994.138 Garansi 25373-4 24950-3 082242783195,no sms Hlg STNK AB 2879 QX a/n Leny ASSESORIS KOMP. & terapi,ada 3 trapis brpngalaman, 2ND Com. Jogjatronik lt.2/72. Ready Ph:082133758103 belum pernah menang pada laga tandang di Liga Inggris sejak 1 23766-4 25315-3 Juara Piala Belanda Ahli SumurBor,Sumur Gali,Suntik, 16.Hb: 3884 8584 capek, Jl Parangtritis KM 082242783195,no sms gal2 dan0821 d/aAB Kendal RT/RW 002/011 24950-3 Hlg STNK 2879 QX a/n Leny UNBK PC,LCD, Laptop seken build Maulani 2ND Com. Jogjatronik lt.2/72. Ready kemenangan16.Hb: 2-1 atas Crystal 27 Februari. TV SedotWC,Sal.Buntu,Srvs PompaAir, 25315-3 Ahli SumurBor,Sumur Gali,Suntik, pjt trdtional khss pria dws di tmpt/ 0821 3884Palace 8584 pada23432-3 Turi Sleman Maulani d/a Kendal RT/RW 002/011 HP Lenovo Dell. WA 08123120077 UNBK PC,LCD, Laptop seken build Bangunkerto 23432-3 TV TV, LED, LCD, Psng PompaAir 085100427551 Dibeli Kulkas, Mcuci, pnggil kmr mnd hp/ up. SedotWC,Sal.Buntu,Srvs PompaAir, Dini WA/SMS 081329929053 pijatpjt trdtional khssdlm priaAryo dws35th di tmpt/ Bangunkerto Turi Sleman 25387-3 25345-4 24310-3 kerik dijamin rmh,sopan.RingRoad Kontan! .Hub: Mcuci, 0851 0040 0233,LCD, WA Dini WA/SMS 081329929053 pijat- wa 081kmr 725mnd 20 55 Psng PompaAir 085100427551 Dibeli Kulkas, TV, LED, Hlg STNK Mobil AB 8189 IH25387-3 a.n pnggil dlm Aryo 35th hp/ up.HP Lenovo Dell.WA 08123120077 25345-4 25343-3 bandara Jogja 24310-3 SVC pompa Air BOR Dalam 8m - Tmr :Kontan! 0878 4822 kerikJogja/Utr dijamin rmh,sopan.RingRoad .Hub:2228 0851 0040 0233,25363-3 WA Yay Sos Children’s wa 081 725 20 55 Hlg TEN STNK Mobil ABVillage 8189 YogyaIH a.n ERIK HAG 23549-3 Pijat/Kerik Tradisional 50rb 12m WC, buntu Bayu,WA 25343-3 SVC sedot pompa AirSal BOR Dalam 8m - Tmr Jogja/Utr bandara Jogja : 0878 4822 2228 karta d/a Jl.Timoho II No.107B Yay Sos Children’sBlok Village Yogya23549-3 25363-3 DT4/Panggil HP/WA:08953 089633132552 Sonosewu 24jam EXOTIC SPA, massage,lulur,spa. Pijat/Kerik Tradisional 50rb 12m sedot WC, Sal buntu Bayu,WA Muja-Muju UH Yogya karta d/a Jl.Timoho Blok II No.107B Ringroad Maguwo Depok Sle24438-3 EXOTIC SPA, massage,lulur,spa. 36333304(Mas CATERING Nur) 25395-4 DT4/Panggil HP/WA:08953 089633132552 Sonosewu 24jam man.087838185577 Muja-Muju UH Yogya 25346-3 bk cab) AhliSumur Servs PompaAir,Sedot Ringroad Maguwo (tdk Depok Sle- 36333304(Mas Nur) 24438-3 a.n Sisan AsriCATERING : Catering,Paket Perni- Hlg STNK Motor AB 4168 LS25395-4 24083-3 Penantianku Seolah Tanpa ArtiJikARSITEK 25346-3 man.087838185577 (tdk bk cab) WC/Sal Mampet.Jl.Godean-MonjaDwi Suwarno Jl.Tohpati AhliSumur Servs PompaAir,Sedot Anda kahan, WO.Depan GOR SMA N 1 Djaeri Hlg STNK Motor ABd/a 4168 LS a.n Capek Dan Stres Mau PiSisan Asri : Catering,Paket Perni24083-3 alau Enggak Pijat di t4ku No Sms liWC/Sal 087739270571 / 085327539598 Penantianku Seolah Tanpa ArtiJik- Kasihan Bantul Yk.0274.450.863 67 Dimensi Arsitek, Desain mulai 10rb/m Pandeyan Umbulharjo Yk ARSITEK Mampet.Jl.Godean-MonjaDwi Suwarno d/a Jl.Tohpati jat DanCapek Rilex Dan Hub:Hesty Hp/Wa: kahan, WO.Depan GOR SMA N 1 Djaeri 24985-3 3036 7813 Anda Stres Mau Pi- Telp:0859 25423-3 alau Enggak Pijat di t4ku No Sms pelaksanaan bangunan baru/reno24047-3 li 087739270571 / 085327539598 081227063106 Dimensi Arsitek, Desain mulai 10rb/m Ditempat/Dipanggil 25349-3 67 Pandeyan Umbulharjo Yk Kasihan Bantul Yk.0274.450.863 jat Dan Rilex Hub:Hesty Hp/Wa: Ahli sumur Bor 10-100m, gali 24985-3 vasi IMB. 087839553442 Hlg STNK Mobil AB 1515 MS25423-3 a.n Telp:0859 3036 7813 24250-3 Pusat Nasi Box Jogja Lngkp Murah pelaksanaan bangunan baru/reno24047-3 Mnerima pijat capek2 di tempat/ 23727-3 081227063106 Ditempat/Dipanggil 25349-3 svs buntu,Pak gali Nur Pijat Heru Santoso d/aAB Badran Ahli pompa sumur air,sal Bor 10-100m, sehat Arum Pria&Wanita.BuBrkualitas Ayam,Nila Bkr,Gurame vasi IMB. 087839553442 Hlg STNK Mobil 1515JT MSI/948 a.n 24250-3 panggilan,laki utk laki.WA081227 Pusat Nasi Box Jogja Lngkp Murah Griyaditya.Jasa desain Arsitektural 081226561001 Blawong 24jam Mnerima pijat capek2 di tempat/ 23727-3 RT56/12 Bumijo YkaJT I/948 svs pompa air,sal buntu,Pak 25121-3 Nur ka 09.00-21.00.Hub WA: 081 327 383702Telp/SMS087852562369 Crispy dll 087.808080.335 Heru Santoso d/aJetis Badran Pijat sehat Arum Pria&Wanita.Bu(IMB,3D,Htg Strktr) & Bangunan BaBrkualitas Ayam,Nila Bkr,Gurame 25432-3 panggilan,laki utk laki.WA081227 Griyaditya.Jasa desain Arsitektural 24425-3 129 377 081226561001 Blawong 24jam 25356-3 RT56/12 Bumijo Jetis Yka ka 09.00-21.00.Hub WA: 081 24309-3 327 383702Telp/SMS087852562369 ru/Renov. 082226915669 SmrBor,SdtWC,slrn mampet,servis Crispy dll 087.808080.335 25121-3 (IMB,3D,Htg Strktr) & Bangunan25276-3 BaMssge Trdsional Bu As Capek25356-3 KeKERJASAMA 25432-3 24425-3 129 377 pompa,Jokteng,Jl.Solo,Tajem, OLEH-OLEH Massage Cantik Ramah Tamah, ru/Renov. 082226915669 SmrBor,SdtWC,slrn mampet,servis REPARASI 24309-3 seleo Rflksi LemahSyahwat edKebs Pnya Tempat Stratgs/RM/Resto,Mau 25276-3 JEC,Ngiwangan.082221778900,WA Mssge Trdsional Bu As Capek KERJASAMA BANGUNAN ditanggung fresh. Hubungi Rini : 694 (oleh-2 khasOLEH-OLEH Massage Cantik Ramah Tamah, dtmpat/dpnggil 082157523023.bs Bakpia Pathok 25374-3 Ahlinya service khusus Kulkas & pompa,Jokteng,Jl.Solo,Tajem, Ramai dgn Menu”Menarik Brkuali081 228 209fresh. 747 Hubungi Rini : seleo Rflksi LemahSyahwat ed 25358-3 CV.Azymco Bangun/Renov,Rmh,Gbr MesinCuciREPARASI Pnya Tempat Stratgs/RM/Resto,Mau Jogja asli Pathok)dptkn di GrabJEC,Ngiwangan.082221778900,WA BANGUNAN ditanggung otomatis 081328711780 Bakpia Pathok 694 (oleh-2 khas- tas &Murah,Praktis 24434-3 Bisa Kerjasama dtmpat/dpnggil 082157523023. 25374-3 Kerja,Jasa IMB,Konsul Gratis Ahlinya service khusus Kulkas & Ahli smr/bor/suntik/svs pompaAir/ Masage&Tretbody Man For Man Ramai dgn Menu”Menarik Brkualifood/Gofood Info:081229101818 081 228 209 747 2 25358-3 /085106165064 Mandiri Jaya CV.Azymco Bangun/Renov,Rmh,Gbr sdtWC/salbuntu, H.BIN,Jl.Magelang/ di Grabdg Kami,Jelas,Transparan.Hub KuSpesialis pijat khs laki ,Jl Paris 25416-3 MesinCuci otomatis 081328711780 Unik Herbal Hsl berhasil Top Servismengukir Pak Jogja asli Pathok)dptkn Ahli smr/bor/suntik/svs 24434-3 tas &Murah,Praktis 24433-3 mulut ERIODEWA/T:081908055748-085100244385 Abad sampai menyentuh pada hal-hal dari De0878 Gea3966 itu 4847 takpompaAir/ km15,Patalan,Pom 2013, dengan 58,3 persen. hanya trofi pertamanya setelah empatBisa Kerjasama Kerja,Jasa IMB,Konsul Gratis 24508-3 Masage&Tretbody Man For Man food/Gofood Info:081229101818 Concat. liner MG 087.808080.335 bnsn kslt.Ibu 2 /085106165064 Mandiri Jaya Anton t4/panggil 089525462266 sdtWC/salbuntu, H.BIN,Jl.Magelang/ dg Kami,Jelas,Transparan.Hub KuSpesialis pijat khs laki ,Jl Paris 25380-3 Ahli&cpt dtg:mcuci otomats/lm 24422-5 WA/T:081908055748-085100244385 25416-3 Unik Herbal Hslkemenangan Top Servis 25377-3 Pakdari 21 Pertengahan oleh yang ilmiah, seperti Bengkel Rmh, Anda Bthbersifat Tkng sepenuhnya salah. MU seperti Pelatih yang digantikan enam Reni Bariah,081390233408 tahun ditunjuk.liner ”Sebelum 24433-3 24508-3 MG 087.808080.335 km15,Patalan,Pom bnsn kslt.Ibu kulkas,freser,sokis,AC,dll.Be- Concat. 0878 3966 4847 24510-3 Antontradisional t4/panggil 089525462266 Hub P.Yanto HP&WA Pijat ibu Jujuk bisa 25380-3 para ahliProfesional sering ketika muncul sebuah wabah Ahli&cpt dtg:mcuci otomats/lm memasuki masa tersuramnya di 24422-5 Solskjaer pada Desember pertandingan. kita semua menggila soal apa PENGUMUMAN Bengkel Rmh,Sms Anda Bthdatang Tkng joTeknik0817277569-081223457569 Renifresh Bariah,081390233408 25377-3 90rb diREDROSE JlRRbrtAncer2 081227116883. aj kami refleksi,keseleo,Priya dandemi wanita, kulkas,freser,sokis,AC,dll.Be24510-3 24837-3Solskjaer. Sudah bertumpuk Profesional Hub P.Yanto HP&WA dikonotasikan penyakit baru, maka masyarakat era 25335-3 2018 itu mencatatkan Kekalahan kekalahanFOTO yang perlu dikerjakan dan Nikah PENGUMUMAN Siri Cara Islam,Biro Jodoh, COPY PijatWA tradisional ibu0827 Jujuk bisa psrJambonKsltn 200mKntrNasa Hub 0877 3112 joTeknik0817277569-081223457569 90rb diREDROSE JlRRbrtAncer2 081227116883. Sms renov,&bngun ajakan kami datang desain,tukang Syariah.Hub:Ust Kyai sebagai Jasa ”Zaman 085641611383 WA prkrDlmLuas danMU wanita, menganggap hal itu statistik yangGIGI mengungkap 84 fresh kemenangan dari 144 refleksi,keseleo,Priya yang dialami membuat terbawa denganRukyah nuansa betapa 25382-3 Mulai10jt FC PROMOTERMURAH. PALSU 24837-3 SEDOT WC 25335-3 Nikah Siri Cara Islam,Biro Jodoh, FOTO COPY psrJambonKsltn 200mKntrNasa 24589-3 bangunan.Mrh.Berkualitas”.Hub/ Muh/085102806650/085728112253 Hub WAmsg 0877 3112 0827 Adrena dg thrpis md,cntk.sbr. Kegelapan Eropa”. Istilah Ready StockCanon IR5020/5000.Misebagai ancaman sihir dan kemunduran klub berjulukan pertandingan. posisi Solskjaer kini semakin buruknya situasi ini, mari Jasa desain,tukang renov,&bngun Rukyah Syariah.Hub:Ust Kyai Pasang Gigi Palsu Bp Amir Hamzah 24566-3 PengurasanWC cptbrsh dg truktngki 085641611383 WA prkrDlmLuas WA.085878787290/081233272520 25382-3 XT Square Ke Utara,Terapis Wani- WA:089637480888(monic)081760193 Mulai10jt FC PROMOTERMURAH. GIGI PALSU SEDOT WC nolta 350/521/601 H:08122614346 24589-3 25430-3 pengorbanan Hub/ Muh/085102806650/085728112253 ”Zaman Kegelapan” bangunan.Mrh.Berkualitas” muncul harus .ada untuk ’Setan Jl.Paris Merah’ Km12 itu di Bantul bawahTelf/WA ta Muda Di posisi kedua1ada Louis terjepit. Rumor pemecatannya kita ingatkan diri kita tentang khss tdk cpt pnh lg.ChandraKirana Pijat FullBody Jam 50 riAdrena msg dg thrpis md,cntk.sbr. Ready StockCanon IR5020/5000.Mi25225-3 85(sasa)085728246020(rati) Pasang Gigi Palsu Bp Amir Hamzah XT Square Ke Utara,Terapis Wani24566-3 PengurasanWC cptbrsh dg truktngki 085245870027 WA.085878787290/081233272520 Bisa Dipanggil 12 Sagan 562858/589589 bu WAGaal 08 222 00 444 52,4 93 persenWA:089637480888(monic)081760193 setelah perkembangan menghentikannya, baik itu asuhan manajer asal Norwegia van dengan dari kursi pelatih25404-3 kian nolta merebak. lama yang dibutuhkan 350/521/601berapa H:08122614346 25430-3 Jl.Paris Km12 Bantul Telf/WA 24614-3 khss tdk cpt pnh lg.ChandraKirana 23717-3 24772-3 ta Muda Pijat FullBody 1 Jam 50 ri- Pijat 25225-3 85(sasa)085728246020(rati) 80rb Dgn 8 Trapis Plhn Room peradaban dan ilmu mengorbankan nyawa manusia tersebut. kemenangan selama menangani Bahkan jeda internasional yang Sir Alex Ferguson untuk 085245870027 Bisa Dipanggil 12 Sagan 562858/589589 bu WA 08Sehat 222 00pjt444 93 kerik & AC Prkr Dlm Sehat Prima JL.RR Ahli sdt/WC,SalBntu.SmrBor/ Pjt Lekas capek2 25404-3 MEUBELAIR 24614-3 24772-3 pengetahuan di kawasan Eropa ataupun yangsuntik lainnya. Hasil di St James’ Park klub yang bermarkas Old Pijat 80rbakan menciptakan tim juara,” ungkap urut Hub 087772111691 Titikdicangali,svs,pompAir P.Mur23717-3 Yk Dgn 08170428992 8bergulir Trapis Plhntengah Room pekan ini Utara Concat SofaBedMEUBELAIR uk 120=1.775,Meja BelaAhli sdt/WC,SalBntu.SmrBor/ Pjt Lekas Sehat pjt capek2 kerik & AC Prkr disebut-sebut tik ramah sabar ada 2org asal 085100442374/0817228556 Lsgdtg mengalami stagnasi atau Jika periode Abad adalah laga ketiga beruntun Trafford itu. Pelatih akan Schmeichel di Twitter. “Sukses 25408-3menjadi FRANCHISE Dlm Sehat Prima JL.RR YOGYAKARTA jar Besar=475.Sinar Surya Jl.Bantul 24944-3 urut Hub 087772111691 Titik can- Pjat suntik gali,svs,pompAir P.Mur23725-3 Yk UtaraSaraf Concat 08170428992 kejepit,terapi otot+ Franchise Cilok Murah Gerobahkan kemunduran akibat dari Pertengahan 085100442374/0817228556 menjadi Zaman MU di Liga Inggris, di Belanda tersebut meraih momentum yang tepatDijual untuk Manchester United itu/ 088802822389 butuh SofaBed uk 120=1.775,Meja BelaKM 7,5 FRANCHISE tik ramah sabar ada 2org Pijat utk Bp/Ibu 2Jam Khusus di Sendi,Capek Lsgdtg 2 25408-3 SdtWC/salbntu/smrBor P.YatmanJl,Bp Giarto WA: 08777 & Produksi disiapkan YOGYAKARTA 25229-3 jar Besar=475.Sinar 24944-3 23725-3 kuatnya posisi gereja di segala Kegelapan Eropa, maka bagi mana mereka gagal meraih 54 kemenangan dari 103 melepas Solskjaer daribak kursi waktu!”Tinggal tandasnya. MasalahnyaSurya Jl.Bantul Pijat Panggil ke Rumah2 Tenaga Wates/Gamping085100400668 Jl.Solo Pjat Saraf kejepit,terapi Dijual Franchise 123, 70rb, 90 Menit otot+ Jalan WA: 0852 Cilok 2826Murah 2099 Gero- Kasur KM 7,5Pegas / 088802822389 Romance 799rb Gnrsi Pijat utk Bp/Ibu 2Jam Khusus di 4444 2 Pria Sore 0878 3812 4400 SdtWC/salbntu/smrBor P.YatmanJlbidang kehidupan masyarakat pendukung Manchester United kemenangan. Sebelumnya, pertandingan. David Moyes 25410-3 pelatih MU. pendukung dan manajemen MU ,Maguwo085292531172LsgDtg ,Bp Giarto WA: 08777 Sendi,Capek 25098-3 bak & Produksi disiapkan Tinggal 25229-3 BIRO JODOH 10th+bns.Mj Bljr bsr 475rb.Sinar Pijat Agung Panggil ke Rumah2 Tenaga 25002-3 23726-3 Wates/Gamping085100400668 Jl.Solo LISTRIK pijat70rb, Full Body seluruh tubuh 4444 123, 90 Menit Eropa saat itu. Ole De Gea dkk dibungkam 2-0 yang tidak sampai semusim Setidaknya ada beberapa sepertinya memberi Jalan WA: 0852 2826 2099 tak bisa Kasur Pegas Romance 799rb Gnrsi Edi 30th cina duda(MU), tanpa era anakkepelatihan Surya Jl.Kyai Mojo 79 T:583740/ Bu Ida terima pijat lulur terapi diPria Sore 0878 3812 4400 25410-3 LAIN-LAIN ,Maguwo085292531172LsgDtg Murah/sdtWC penuh,buntu/ahliSmr/ Pria Wanita Bukayang 24 Jam Tiapdigadang-gadang Hari 25098-3 Harga grosir/ecer alatada BIRO 25002-3 OBATdan Kalamacam2 itu, tidak satupun Gunnar Solskjaer bisa 087739394535 jadi oleh saat melatih mempunyai nama kini waktu terlalu lama untuk Bljr bsrmggu 10th+bns.Mj 475rb.Sinar cari jodoh gadisJODOH janda harap sms tempat hubungi MU : 081809260077 WA:088802859590 bk 23726-3 West Ham United LISTRIK svs pompAir GampAgung pijat Full Body tubuh Pusing??Anda Terlilit HP / WA : 0813 2559seluruh 5670 Ditemlistrik.Kunjungi:Berkat Listrik di 089674526658 Hutang Bnyk Surya Jl.Kyai Mojo 79 T:583740/ 25393-4 Edi 30th cina dudamerupakan tanpa anak ’Zaman Bu Ida terima pijat lulur terapi diringrod timur ... masyarakat yang diperbolehkan Kegelapan’ bermain imbang 1-1 dengan TELAT BULAN & Lancarkan Haid. persentase kemenangan menjadi pengganti pria 46 tahun Solskjaer. Mereka ingin hasil LAIN-LAIN Murah/sdtWC penuh,buntu/ahliSmr/ ing 085641590049 Janti,Maguwo Pria Wanita Buka 24 Jam Tiap Hari pat & Panggilan YK Jl.Juminahan 3 Yogyakarta&Jl. Harga grosir/ecer macam2 alat cari jodoh gadis janda harap 25258-3 Mslh Rezeki Seret SolusiSMT 25036-3 OBAT sms svs pompAir 087739394535 Gamptempat hubungi : 081809260077 WA:088802859590 mggu bk 23925-3 25422-4 Jamin 100% pasti tuntas & berga: 0813 2559 pelatih 5670 Ditemmenyebarkan klub kesayangan mereka. Arsenal. Berdasarkan statistik jauhNisa lebih baikTrima dibanding yakni Tottenham instan. Wonosari Km 10 Yogyakarta listrik.Kunjungi:Berkat Listrikpengaruhnya di 089674526658 Pusing??Anda Terlilit Hutang Bnyk 12jam7Hr Sukses 081904153305 25393-4 Massage HP / WA itu, ringrod timur22Th ... MONEY CHANGER25258-3 SdtWC,salBntu,smrBor,suntik,svs TELAT BULAN085 & Lancarkan Haid. Aulia 23913-4 ransi Hub/WA: 643 643 627 ing 085641590049 Janti,Maguwo pat & Panggilan YK saat ini, Mauricio 23882-3 Jl.Juminahan 3 Yogyakarta&Jl. Mslh Rezeki SeretSetelah SolusiSMT 25036-3 melebihi pengaruh gereja. Penjaga gawang David De Gea Transfermarkt, kekalahan dari Solskjaer. Ia mencatatkan Hotspur jeda internasional, SALON Dtmpt sbr&cntk DijaminFresh.Tlp 23915-3 23925-3 25422-4 Jamin 100% pasti tuntas & bergapompAir081283020606 P.Amrozi Wonosari Km 10 Yogyakarta Edukasi dgnmenghadapi HP 12jam7HrCryptocurency SuksesMU 081904153305 USAHA 083840295229/WA 081802663288 Aulia 22Thkemenangan Trima Massage BridalSalon&Spa Oleh karenanya pada masa ini CHANGER bahkan menyebut ini musim Newcastle 50,9 Nisa persen Pochettino, mantan akan laga diGendhis massagepelatih MONEY BARANG BEKAS 23913-4 ransi membuat Hub/WA: 085Solskjaer 643 643 627 SdtWC,salBntu,smrBor,suntik,svs Tajm,Gdean,Sturan,Umbulharjo 25071-3 PENGOBATAN dpt penghasilan tiap23882-3 hari SALONMassimiliano Dtmpt sbr&cntk DijaminFresh.Tlp 24144-3 dg 6terapis handal,Jl.Magelang Km Android tidak banyak menghasilkan terburuk sejak ia bergabung menjadi manajer permanen 23915-3 Menerima dari 26 kemenangan dalam Juventus Allegri, mahaberat melawan musuh pompAir081283020606 P.Amrozi Barkas Bantul:Siap beliTinggi Massage081802663288 di Tempat Bu- 9,NoHP Edukasi Cryptocurency dgn HP bersama Algopack Bitalgo.DptUSAHA 083840295229/WA Trpi keluhan kjantann hprtensi hpo081 549diGendhis 050 704massage BridalSalon&Spa penuh/septic pnhdisal mampet BARANG BEKAS Tajm,Gdean,Sturan,Umbulharjo Barkas,Mebel,Alat tokoh-tokoh berpengaruh, dengan klub WC yang bermarkas dengantensi persentase 25071-3 51Pukul pertandingan semua pelatih Ajax Erik ten Hag, pelatih bebuyutan sekaligus pemuncakFitnes,Bengkel, 09.00-21.00di Hub Rinda PENGOBATAN Android dpt penghasilan tiap hari info&pelatihannya secara vrtigo diabetkemenangan P/W js 70rb 1jam ka 24144-3 dg 6terapis handal,Jl.Magelang25279-3 Km kan svc P.Air sumur suntiktimba rspan TV,AC,dll CP/WA087739293678 Barkas Bantul:Siap beliTinggi WA: 0857 0855 5168 Menerima Massage di Tempat Buterutama untuk perkembangan Old Trafford itu sejak 2011. ”Ini bersama Algopack Bitalgo.Dptgratis. Hari Jumat 11 Okt’19 di terburuk setelah 2013 atau usai kompetisi. Leicester City Brendan Rodgers, klasemen sementara, Liverpool. B.Ambar087738856000 9,NoHP 081 549 050 704 23758-3 air lsgsal Tkgmampet Trpi keluhan kjantann hprtensi hpo25112-3 WC085102884317 penuh/septic pnh Barkas,Mebel,Alat Fitnes,Bengkel, 23541-3 ka Solskjaer Pukul 09.00-21.00 Hubkini Rinda 25279-3 Lombok Ijo,Jl. Diponegoro kan info&pelatihannya 24470-3Alex tensi vrtigo diabet P/W js 70rb 1jam ilmu pengetahuan modern. mungkin musim terburuk buat era Ferguson. bahkan dan yang terakhir bos R.M timnas Laga di secara Old Trafford ini bisa jadi svc P.Air sumur suntiktimba rspan Dibeli barkas :alat RT,electronik Pijat sehat Mbak Firra sabar dan raTV,AC,dll CP/WA087739293678 WA: 0857 0855 5168 Trpi kluhan pria/wnt mtde pjt js No.64 Jogja Daftar P.Roemi. gratis. Hari Jumat 11 Okt’19 di B.Ambar087738856000 Moro lancar sdtWC,salBntu,svs ,etalase,rak toko,alat bengkel23758-3 dll. Masyarakat hanya air 085102884317 lsg Tkg saya sejak bergabung dengan Sepeninggal Ferguson, tidak melayani panggilan, WA tercatat memiliki persentase Inggris, Gareth Southgate. akan menjadi laga penghakiman 25112-3 60rb djmn smbh tnp obat’The Bu 23541-3 Rub mah CP:0823 3073Ijo,Jl. 5720Diponegoro telp/wa 085975345716 R.M Lombok GADAI 24470-3 0853 3138Mbak 0873Firra no SMS Dibeli barkas :alat RT,electronik Pijat sehat sabar dan ramengandalkan teori lama klub ini. SayaPomAir,smrBor.085100432762,Jl. tidak tahu apa Red Devils’ tercatat empat kali kemenangan terburuk di antara Memang masih ada yang Solskjaer. Jika MU kembali 25429-8 081804381859 (trp beneran) Trpi kluhan pria/wnt mtde pjt js 25124-3 Wates 0817228577 Jl.Mgl lsgDtg Moro lancar sdtWC,salBntu,svs BU?Ttp Mtr/Mbl,Syrt Lkp Lsg Cair. No.64 Jogja Daftar P.Roemi. ,etalase,rak toko,alat bengkel25339-3 dll. mah tidakmanajer melayani panggilan, WADave yang diperbolehkan oleh 24800-3 yang terjadi, PomAir,smrBor.085100432762,Jl. sungguh,” kata mengangkat manajer semua MU sejak membela kalah, Solskjaer bisa mengalami 60rb djmn smbh tnpdengan obat Bu 23912-3 Rub Pijat CP:0823 3073 5720 Syahwat & Jamu,Serta GADAISolskjaer. Peter Aman&Tdk diRental.SelatanSTPN telp/wa 085975345716 0853Lemah 3138 0873 no SMS Anda Capek Hub Siti 085647570196 25429-8 (trp beneran) Pijat Capek” Dijamin Fresh,Khusus gereja. Bahkan tidak sedikit kiper asal Spanyol itu SKRIPSI setelahJl.Mgl lsgDtg status081804381859 permanen. Mulai Sexton yang melatih dari 1977 Schmeichel satunya. mimpi buruk seperti Jose 25124-3 WA087738829877/085747000838 25339-3 Wates 0817228577 BU?Ttp Mtr/Mbl,Syrt Lkpsalah Lsg Cair. Mlyn Pjt Capek Kerik Lulur utk Pria/ 23912-3 24797-3 Laki” Bisa1981. Panggil/Ditempat H:Pak Aman&Tdk 24800-3 Pijat Lemah Syahwat & Jamu,Serta hasil-hasil pengetahuan yang timnya menelan dari Moyes, Louis van hingga Sejak menjadi Mantan rekan setim Solskjaer Mourinho. ’The Special One’ diRental.SelatanSTPN Wanita Khusus Siapkekalahan bantu skrpsi,tesis&dest all David Anda Capek HubPanggil Siti 085647570196 Afan 0813.9067.4557 Bth Dana mddk cpt&lgs cair.Jmnn KURSUS Pijat Capek” Dijamin Fresh,Khusus HOTEL/PENGINAPAN 24819-3 dianggap sebagai sihir dan akan 0-1 dari Newcastle United di St Gaal, Mourinho, hingga pelatih permanen pada 25148-4 MaretWA087738829877/085747000838 di MU itu mengatakan butuh dilengserkan setelah MU ditekuk SKRIPSI jur.Era(Jl.Janti Gdngkuning blkg Jose Mlyn Pjt Capek Kerik Lulur utk Pria/ Laki” 24797-3 Bisa Panggil/Ditempat H:Pak Mtr+STNK/BPKB Mtr amn&rsmi Kursus Stir mobil Fadli murah dan Anggun 30-50rb nginap kmd dlm,TV Pjt Urat Skt Pinggang Kuntau.PuliMassage Saraswati dengan menyesatkan jiwa manusia. James’ Park, STTL)551461/0818277603 Minggu (6/10). Solskjaer. Mourinho jadi 2019, ia hanya mampu meraih waktu untuk mengembalikan Liverpool 1-3 di Anfield pada Wanita Khusus Panggil .085100875853/(WA)089525826601 Siap bantu skrpsi,tesis&dest24489-3 all Afan 0813.9067.4557 Bth Dana mddk cpt&lgs cair.Jmnn KURSUS bisa antar jemput.Hub WA/sms 0813 Skt Pinggang SskNafas Ksleo LED 32”,free wifi,Aman.Jl Kaliurang HOTEL/PENGINAPAN 25228-3 24819-3 228,5 terapis ibu2kemenangan jln wates km 6 25148-4 jur.Era(Jl.Janti Gdngkuning manajer blkg hkndengan Periode ”kebodohan” Faktanya, kalimat bernada persentase persen kejayaan MU. Bahkan Sir Alex Desember 2018.(tribunnews/ Mtr+STNK/BPKB Mtr amn&rsmi 2885 6284 /0274-388864 BARANG ANTIK Engkel 082133740900 19 H:085868248449 Kursus Stir mobil Fadli murah dan KM depan Effisiensi Pjt UratTgnKk Skt Pinggang Kuntau.PuliAnggun 30-50rb nginap kmd dlm,TV STTL)551461/0818277603 Massage dengan SPIRITUAL 23724-3 KREDITbaru mendapatkan .085100875853/(WA)089525826601 24972-3 22705-3 Eropa ini bahkan putus asa yang terlontar kemenangan tertinggi sejak Ksleo di semua Saraswati ajang. Solskjaer Ferguson dod) 25198-3 Toko Barangmasyarakat antik”Aji”.jl Gejayan bisa antar jemput.Hub WA/sms 0813 LED 32”,free wifi,Aman.Jl Kaliurang 24489-3 hkn Skt Pinggang SskNafas 25228-3 2 terapis ibu2 jln wates km 6 Stir Alfattah Maguwohrjo,Special LunasiHtng,InginUangBerlimpah, Pjt capek” vertigodrhtggikluanp/w Hotel Puri Ganesha,175rb/mlm,AC, Nana massage di tempat memberi- Kredit 5 menit cair jaminan unit mo- 2885 6284 /0274-388864 perempatan ringroad,ANTIK utara contemBARANG Engkel TgnKk 082133740900 KM 19 H:085868248449 depan Effisiensi ProblemRT,Jodoh,Pelet,dll,Kami kjantannbParmi 08788013142824972-3 blkg kan Pool.Jl.Mangkuyudan 51 Yk.Tlp SPIRITUAL tor atau mobil....Hubungi. 0813 Org takut/pemula adaT4 khusus pelayanan sabar dan ramah, 23724-3 po/htl sarila.selasa sd mgg Jam 9.-17. KREDIT 22705-3 25198-3 Toko083108354829/081393731959 Barang antik”Aji”.jl Gejayan latihan,SMS/WA 085701155141 Bantu&KamiGaransi081327541454 SPBU Singosaren bnr”pjt 0274-414906,HP: 087839339000 2030 6484 WA , 0878 3991di0505 rosy Stir Alfattah Maguwohrjo,Special LunasiHtng,InginUangBerlimpah, Pjt capek” vertigodrhtggikluanp/w Hotel Puri Ganesha,175rb/mlm,AC, Kredit 5 menit cair jaminan unit moNana massage tempat memberiperempatan ringroad, utara contem25172-3 25221-3 24436-3 24028-3 25354-5 23835-3 23651-3 ProblemRT,Jodoh,Pelet,dll,Kami kjantannbParmi 087880131428 blkg kan pelayanan sabar dan ramah, tor atau mobil....Hubungi. 0813 Org takut/pemula adaT4 khusus Pool.Jl.Mangkuyudan 51 Yk.Tlp po/htl sarila.selasa sd mgg Jam 9.-17. latihan,SMS/WA 085701155141 Bantu&KamiGaransi081327541454 SPBU Singosaren bnr”pjt 0274-414906,HP: 087839339000 2030 6484 WA , 0878 3991 0505 rosy 083108354829/081393731959 BAHAN BAHAN BANGUNAN BANGUNAN CANOPY CANOPY Berkah Canopy 200/m Servis Ganti Berkah Canopy 200/m Servis Ganti Atap Pagar Balkon Dll Tlp/WA: 0813 Atap Pagar Dll Tlp/WA: 0813 2520 9457 Balkon 1 Hari Jadi 2520 9457 1 Hari Jadi 22119-3 22119-3 Promo Canopy baja ringan 170rb/m22 Promo Canopy baja ringan 170rb/m 1hari selesai,awet,rapi,kokoh,garansi. 1hari selesai,awet,rapi,kokoh,garansi. Budi. 081915240674 Budi. 081915240674 24798-3 24798-3 Folding Gate,Baja ringan rool door Folding Gate,Baja ringan rool door termurah se-Jateng DIY P. Ngatijo termurah se-Jateng HP 0815 7888 0469DIY P. Ngatijo 25076-3 HP 0815 7888 0469

BIRO BIRO IKLAN IKLAN Psang Iklan Psang Iklan di diTribun/KR/OLX/SM/SloTribun/KR/OLX/SM/Slopos/Kompas pos/KompasWA/sms085100544243 WA/sms085100544243 Bs diambil/Jl.GodeanKm6,5 Bs diambil/Jl.GodeanKm6,5 25065-3 25065-3 Trm Pasang Iklan Tribun/KR,Bikin Trm Pasang Iklan Tribun/KR,Bikin Banner,NeonBox,Nota:Jl.OntoreBanner,NeonBox,Nota:Jl.Ontorejo9Wirobrajan Yk081227919789 jo9Wirobrajan Yk081227919789 25259-3

SPIRITUAL SPIRITUAL

9

16

2

5

11

ZAMAN KEGELAPAN

P

Instaball Insta ball 25354-5

Leonardo Bonucci @bonuccileo19 Saudara dari Italia #LB19 #VivoAzzurro

Philippe Coutinho @phil.coutinho Latihan pertama selesai

Akhir Perjalanan Di Francesco dan Giampaolo 23835-3

KARIER Eusebio Di Francesco dan Marco Giampaolo sebagai pelatih klub Serie A musim ini berakhir. Keduanya harus angkat kaki dari klubnya masing-masing. Di Francesco dipecat sebagai pelatih Sampdoria, adapun Giampaolo harus mengakhiri karier singkatnya di AC Milan. Senin (7/10) waktu Italia, Sampdoria mengonfirmasi bahwa mereka dan Di Franceso sepakat berpisah jalan. Start buruk di awal musim ini jadi pangkal pemecatan itu. Bersama Di Franceso, Sampdoria menelan enam kekalahan dalam tujuh laga pertamanya di Serie A 2019/20. Hanya satu laga yang tuntas dengan kemenangan. Rangkaian hasil buruk itu membuat Sampdoria terbenam di dasar klasemen dengan tiga poin. Situasi itulah yang membuat manajemen ’il Samp’ mengakhiri kerja samanya dengan mantan pelatih AS

25172-3

Roma tersebut. Sebagai kompensasi pemecatannya, Di Francesco mendapat pesangon 1,8 juta euro (Rp 28 miliar), yang setara dengan nilai kontraknya selama setahun. Kompensasi itu didapat karena kerjasamanya berakhir lebih cepat ketimbang durasi kontrak yang sebenarnya mencapai tiga tahun. Untuk mengisi kursi pelatih yang kosong sepeninggal Di Francesco, Sampdoria kabarnya menunjuk Giuseppe Iachini. Pria berusia 55 tahun itu sebelumnya pernah melatih Sampdoria pada 2011-2012. Tak sampai 24 jam setelah Di Francesco dipecat, Giampaolo menyusul menerima nasib serupa. Mantan pelatih Sampdoria itu harus mengakhiri kariernya di AC Milan. Kabar pemecatan Giampaolo itu pertama kali disampaikan oleh jurnalis Sky Sport Italia, Fabrizio Romano. Rumor pemecatan

25221-3

23651-3

24436-3

24028-3

AFP

DIPECAT

- Eusebio Di Francesco (kiri) Marco Giampaolo (kanan) harus mengakhiri kariernya sebagai pelatih klub Serie A musim ini. Giampaolo sendiri sudah merebak sejak beberapa waktu belakangan, seiring terpuruknya Milan. Dari tujuh laga di kompetisi Serie A 2019/2020, Krzyzstof Piatek dkk sudah menelan empat kekalahan. Meski di laga terakhir mereka meraih hasil positif dengan kemenangan 2-1 di kandang Genoa, namun hasil itu ternyata tidak

bisa menyelamatkan nasib Giampaolo. Sebagai penggantinya, Milan menunjuk Stefano Pioli. Pria 53 tahun itu sebelumnya menganggur usai mundur dari kursi pelatih Fiorentina. Eks pemain Juventus di era 1980-an itu juga sempat melatih Inter Milan dan Lazio. Nama Pioli muncul

menggeser kandidat kuat sebelumnya, Luciano Spalletti. Milan sebenarnya sudah mencapai kesepakatan pribadi dengan Spalletti. Namun lantaran Spalletti masih terikat kontak dengan Inter hingga 2021, dan negosiasi uang pesangon pemecatannya menemui kebuntuan, akhirnya Il Diavolo Rosso beralih ke Pioli.(tribunnews/dod)


SMA STELLA DUCE 1 YOGYAKARTA

DISDIKPORA DIY

14

RABU PAHING 9 OKTOBER 2019

71 tahun SMA Stece

Menuju GreenSchool Berkarakater Tarakanita S MA Stella Duce 1 (Stece) Yogyakarta tahun ini memasuki usia ke-71 tahun. Seiring meningkatnya kesadaran untuk mengurangi sampah di lingkungan sebagai Green School, sekolah ini memberlakukan kebijakan zero plastic. Kebijakan ini diberlakukan secara menyeluruh sejak Februari 2019. Sebelumnya dilakukan sosialisasi aturan tersebut pada para peserta didik secara berkelanjutan karena mengubah budaya jadi zero plastic bukan perkara yang mudah. Penggunaan plastik di kehidupan sehari-hari, termasuk di lingkungan sekolah masih sangat tinggi. Salah satu upaya sekolah memberlakukan kebijakan ini dengan meniadakan tempat sampah di area sekolah pada Jumat. Kebjakan ini menuntut siswi untuk tidak menghasilkan sampah pada hari tersebut serta mengelola serta membuang sendiri sampah mereka di luar area sekolah. Sekolah juga melarang penggunaan plastik dan stereofoam untuk menjual makan di kantin. Mereka juga tidak boleh membawa air mineral botol sekali pakai ke sekolah. Siswa diwajibkan membawa botol minuman atau makanan sendiri dari rumah. Siswi yang kedapatan melanggar aturan bisa mendapatkan sanksi. Di antaranya mengolah sampah plastik menjadi sesuatu yang bermanfaat tanpa menyisakan limbah. Untuk itu dalam Perayaan HUT ke-71 SMA Stella Duce 1 Yogyakarta, pengurus OSIS bekerja sama

dengan guru menggelar acara bertajuk “Anora Aeterna” yang tidak hanya mementingkan euforia namun juga memperhatikan persoalan lingkungan pada Agustus lalu. Di antaranya melarang para penjual di stan-stan makanan menggunakan kantong plastik. Kepala SMA Stella Duce 1 Yogyakarta, Suster Yetty CB, S.Pd, MS. Ma-Ed di sekolah, beberapa waktu lalu mengatakan, ke depannya diharapkan para siswi akan lebih banyak berkegiatan di luar dan memberikan manfaat bagi masyarakat. Menjadi Green School, peserta didik bisa ikut berperan membersihkan lingkungan terdekat. Wakasek Bidang Sarana dan Prasarana SMA Stella Duce 1 Yogyakarta, Yanie Lishartanto menambahkan, sekolah menerapkan sistem daring dalam pembelajaran untuk mengurangi penggunaan kertas sebagai bentuk pelestarian lingkungan. “Hal ini bertujuan agar siswi bukan sadar karena keterpaksaan melainkan memang ada rasa sadar dalam diri sendiri untuk menyelamatkan bumi dari sampah. Sebab, semua butuh proses dan sekolah pun sadar bahwa siswi akan pelan-pelan menjadi sadar akan pentingnya menjaga bumi ini dari sampah-sampah tersebut,” urai Yanie Lis. (tim jurnalistisk sma stece)

KEGIATAN SEKOLAH

INSPIRASI ALUMNI Theodora Pradipta

Jadi Srikadi Stece Selamanya MENJADI bagian dari srikandi SMA Stella Duce 1 Yogyakarta atau Stece adalah satu hal yang membanggakan. Ini pula yang dirasakan Public Relations (PR) Hotel Santika Yogyakarta, Theodora Pradipta. Theo saat ini menjadi satu dari sekian srikandi Stece yang telah berhasil membangun kariernya. Ia menghabiskan masa SMA nya di Stece pada 2005 hingga 2007. Banyak pengalaman yang istimewa dirasakannya selama bersekolah. Pak Bowo, pengajar mapel Bahasa Indonesia, merupakan sosok guru paling berkesan bagi wanita kelahiran Yogyakarta ini. “Beliau itu cara mengajarnya gaya orang tua, tapi menarik. Selain itu, ya, lucu aja orangnya” tutur Theodora. Lulus dari SMA Stece,Theo berkuliah di Universitas Atmajaya Yogyakarta (UAJY), Jurusan Komunikasi, Marketing and Advertising. Lulus kuliah, perempuan ini memilih jadi PR dan bekerja di hotel. “Kalau orang lain maunya masuk agensi, aku sih kerja di hotel bagian Marketing Communication And E-Comerce. Dari situ, aku bisa melihat hal lain, sisi lain dari hotel, yaitu bukan hanya sebagai tempat bekerja tapi juga bermain,”

R

SKET

NE R O C SA

jelasnya. Melalui pekerjaan ini, dia berkesempatan untuk bertemu orang-orang dengan berbagai macam karakter yang berbeda. Namun, ia juga melalui tantangan selama bekerja, seperti tekanan dalam bekerja, dan pekerjaan yang menuntutnya untuk selalu siap kapan saja. Theodora yang juga alumni SFC (Stece Female Choir) ini memiliki harapan untuk ikut berperan membangun Stece sebagai sekolah yang modern. Dia siap berkontribusi untuk perubahan ke arah yang baik jika memang dibutuhkan. “Harapannya, semoga Stece bisa membentuk karakter wanita sesungguhya. Tidak hanya karakter, tapi mental dan skill juga,” jelasnya. (tim jurnalistik sma stece)

Membangun Sinergi Srikandi di HUT Sekolah SMA Stella Duce 1 Yogyakarta merayakan HUT ke 71 pada tahun ini. Berbagai kegiatan digelar dalam rangka memeriahkan hari istimewa tersebut. Irene Frisca Untari Wibowo, ketua panitia HUT ke-71 di sekolah setempat, kemarin mengungkapkan, ultah kali ini mengambil tema “Anora Aeterna” yang berarti anugerah yang abadi. Tema tersebut terinspirasi dari film Games Of Thrones yang sempat viral beberapa saat lalu. Pemilihan tema ini menggambarkan Stece sebagai kerajaan yang menghasilkan siswi yang berkualitas. Perayaan Ekaristi dimulai sebagai ungkapan rasa syukur atas berkat Tuhan yang telah menyertai SMA Stella Duce 1 hingga di usia ke-71 tahun ini. “Setelah perayaan Ekaristi selesai, acara dilanjutkan dengan pentas seni oleh siswi. Dalam acara tersebut juga disediakan beberapa stan makanan dan minuman. Para siswi juga diberi kesempatan untuk membuka stan kelas yang menjual berbagai makanan dan minuman,” jelasnya. Acara HUT digagas pengurus OSIS. Persiapan dimulai dari awal tahun ajaran 2019/2020. Untuk membangun chemistry antara pengurus OSIS, mereka sering berkumpul bersama untuk saling bertukar pikiran. “Karena kerja sama yang bagus dari setiap pihak, maka acara ini dapat terselenggarakan dengan sukses.“Semoga Stece bisa lebih baik lagi dalam hal apapun dan banyak siswi yang berprestasi dan para guru bisa mendidik anak-anak dengan baik,” ucap Frisca.

DOK. SMA STECE

MERIAH - Peringatan HUT ke-71 SMA Stella Duce 1 beberapa waktu lalu. Selain pentas, SFC atau Stece Female Choir, paduan suara andalan SMA Stella Duce 1 juga tampil di saat perayaan HUT kali ini. Mereka menyanyikan lagu Jessie J berjudul “Domino” dan Katy Perry dengan judul “Birthday”. “Yang memilih lagu adalah Pak Trio, guru yang melatih kami di SFC,” ujar Maria Kalya, salah seorang anggota SFC’21 kepada Tim Jurnalistik SMA Stece di sekolah setempat. Kalya menceritakan, mereka harus bekerja keras untuk bisa tampil dalam HUT kali ini. Mereka hanya berlatih selama dua pekan. Dalam jangka waktu tersebut mereka harus melatih koreografi dan lagu pada Senin hingga Jumat. Meski hanya punya waktu dua pekan untuk menghafal lagu, nada, dan juga koreografi, mereka puas saat

tampil di panggung. “Apalagi bagian nada alto dan sopran. Abis itu kita latihan gerakan, nyanyi sama ngafal gerakan kan susah, apalagi kita harus nyari koreografi yang simple tapi berkesan dan memukau,” ucap siswi kelas XI IPS 2 ini. Selain paduan suara, ekskul lain juga ambil bagian dalam perayaan HUT sekolah. Tim dance SMA Stece, Evanore menampilkan tarian dan flashmob. Abigail Reza Yolanda, salah seorang pengisi acara untuk tarian pembukaan acara dan flashmob mengaku mempersiapkan tarian flashmob dua pekan sebelum acara. Dia juga sudah berlatih sepuluh kali bersama teman-teman. Flashmob diikuti sebanyak 97 orang, sedangkan untuk modern dance sebanyak 9 orang. (tim jurnalistik sma stece)

REDAKSI  Penasehat : Sr. Yetty CB, S.Pd, MS, Ma-Ed.  Pembina : Fransisca Vindy Pudhi Ardani SS, M.Pd, Yvesta Putu Sastrosoendjojo S.IKom.

 Pimpinan Redaksi : Sesilia Kayla.  Anggota Dewan Redaksi : Riska Putri, Sukma Kanthi,

Gregoria Maisy, Natasya Putri, Anargya Aristawidya, Adinda Krissantya, Bernadeth Nova, Vanessa Naomi, Sekar Kinanthi.


MALIOBORO BUFFER 15

RABU PAHING 9 OKTOBER 2019

Kepala SMK Tuntut Ilmu Sampai ke China YOGYA, TRIBUN - Sebanyak 22 kepala sekolah SMK se-DIY mengikuti ‘Program Penjangkauan Pendidikan Kejuruan untuk Kepala Sekolah Kejuruan’ di China pada 10-17 Oktober 2019. Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) DIY, Widodo mengatakan, program yang dirancang oleh MKKS SMK DIY ini dalam rangka meningkatkan kualitas kepala sekolah serta meningkatkan mutu pendidikan di DIY. “Kita mencoba untuk bekerja sama dengan banyak pihak, salah satunya dengan perguruan tinggi JSVIAT di Cina dan beberapa perusahaan di China. Sehingga kita bisa belajar di sana melihat kemudian megambil sesuatu yang baik yang bisa kita implementasikan di SMK DIY,” ujarnya pada Selasa (8/10). SMK yang mendapat kesempatan untuk mengikuti

program ini merupakan SMK dengan bidang keahlian sesuai program Revitalisasi SMK, yakni bidang pariwisata, pertanian, kemaritiman, industri kreatif, teknologi rekayasa, dan teknologi informasi. Tujuan dari kegiatan ini adalah menjalin kerja sama antara SMK di DIY dengan sekolah vokasi serta industri yang difasilitasi oleh JSVIAT China dalam bidang beasiswa studi lanjut bagi siswa lulusan SMK, penyaluran lulusan dengan dunia usaha dan dunia industri. Beasiswa studi lanjut bagi guru dan tenaga kependidikan serta magang bagi siswa dan guru. “Penjangkauan dan short course kepala sekolah tentang pengelolaan manajemen sekolah di era revolusi industri 4.0,” ucap Widodo. Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda

dan Olahraga (Disdikpora) DIY, Kadarmanta Baskara Aji menambahkan, kerja sama dalam rangka pengembangan kompetensi di bidang pendidikan vokasi ini diharapkan dapat diimplementasikan di SMK DIY. “Sehingga pendidikan kompetensi di DIY akan bertambah dari kegiatan kepala sekolah selama di China. Karena China termasuk maju di bidang pendidikan vokasinya,” ungkap dia. Aji mengatakan, pendidikan SMK di DIY tergolong sudah cukup maju kompetensinya jika dilihat secara nasional. “Kita ingin pengembangan itu ke arah internasional dan kita melihat Cina itu ekosistemnya hampir sama dengan kita sehingga kalau hal baik dari Cina bisa kita terapkan di DIY itu lebih mudah karena ada kesamaan ekosistem pendidikan,” tuturnya. (era)

Bursa Kerja Sekolah Vokasi UGM YOGYA, TRIBUN - Sekolah Vokasi UGM, melalui Vocational Development Center (VDC) berkolaborasi dengan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi DIY kembali mengadakan Job Fair (bursa kerja) Sekolah Vokasi UGM 2019 yang bertempat di Grha Sabha Pramana UGM. Bursa kerja yang berlangsung selama 3 hari berturut-turut ini (8-10/10) ini setidaknya menghadirkan 120 perusahaan besar baik berskala lokal maupun nasional. Dewinda, Ketua Panitia menjelaskan kegiatan ini setidaknya menargetkan sebanyak 10.000 pengunjung, baik lulusan SMA/SMK, diploma, S1, maupun S2. “Untuk target selama 3 hari ini paling tidak 10 ribu pengunjung. Sampai siang ini yang sudah daftar mencapai 6.500,” ungkapnya saat ditemui pada Selasa (8/10). Menurutnya dalam bursa kerja kali ini mengahdirkan berbagai macam bidang perusahaan, mulai dari pengajaran, teknologi dan informasi, bank, asuransi, perusahaan rintis-

Berbelanjalah di Warung zz Sambungan Hal 9

di toko tersebut, tahun 2018 lalu. Dari pantaun dulu dan sekarang tidak jauh berbeda. Papan reklame tidak ada tulisan, tapi warna yang digunakan merujuk pada salah satu toko berjejaring yang tumbuh pesat,” kata Kamba, Selasa (8/10). “Di beberapa sudut ada yang tercantum nama toko asli, tapi dicoret. Kami melihat ada dampak yang cukup besar bagi usaha kelontong warga. Kami juga mendapat keluhan dari warga atas keberadaan toko berjejaring ini,” sambungnya.

Faktor Ekonomi Picu zz Sambungan Hal 9

an dari sasaran yang akan dicuri. Dia juga akan memperhitungkan waktu yang cukup untuk melancarkan aksinya. “Padahal selama ini aman itulah yang dihafal oleh para pencuri, misalnya pada setiap jam sekian, hari tertentu seseorang itu masih meninggalkan motor di suatu tempat. Berapa lama ditinggal, itu dijadikan ukuran bagi mereka untuk memperkirakan cukup tidaknya membuka kunci sepeda motor,” kata Suprapto. Menurutnya, curanmor

Inspirasi zz Sambungan Hal 9

nya batu loncatan dalam meniti sukses. Bukan tanpa sebab, menurutnya banyak potensi dan kesempatan yang diperoleh melalui dunia modeling. Sa-

ANTRE

TRIBUN JOGJA/SITI UMAIYAH

- Para pencari kerja sedang mengantre mendaftar di salah satu perusahaan yang bergabung pada bursa kerja yang diadakan Sekolah Vokasi UGM, Selasa (8/10).

an, dan lain sebagainya. Selain itu, juga banyak disediakan bursa kerja bagi para difabel. “Tujuan dari job fair ini untuk memfasilitasi alumni sekolah vokasi maupun dari UGM, selain itu juga dari luar UGM. Kita ingin menjadi penghubung antara pencari kerja dengan perusahaan,” ucapnya. Dewinda menjelaskan, bagi para pengunjung yang belum

bisa datang ke bursa kerja di hari pertama, bisa datang di hari berikutnya dengan terlebih dahulu melakukan pendaftaran daring di ugm.id/jobfair maupun di vdc.sv.ugm.ac.id/ jobfair. “Kita buka mulai pukul 09.00-16.00 WIB. Harapannya pengunjung dapat mendapatkan pekerjaan yang diinginkan dengan hadirnya job fair ini,” katanya. (may)

Ia melanjutkan, seharusnya toko berjejaring juga menjalin kemitraan dengan usaha mikro dan atau kecil. Selama ini dari hasil pemantauan Forpi Kota Yogyakarta belum ada barang produk usaha mikro dan atau kecil daerah yang dipajang di toko waralaba minimarket berjejaring. Untuk mendorong kelangsungan toko kelontong warga, ia mendorong pemerintah agar menggaungkan kembali gerakan belanja di warung tetangga. “Dulu sudah pernah ada seperti itu (gerakan belanja di warung tetangga), tapi sepertinya belum efektif,” lanjutnya. Terpisah, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Yogyakarta,

Yunianto Dwisutono menambahkan, toko berjejaring sebaiknya mengedepankan komitmen, terutama ekonomi dan sosial masyarakat sekitar. Bahkan sebaiknya toko berjejaring dan warga sekitar menjadi mitra untuk memajukan roda perekonomian di daerah tersebut. “Sudah ada aturannya, misal jaraknya dari pasar, sudah diatur. Kemudian toko berjejaring juga harus menjual produk UMKM. Yang terpenting adalah komitmen dari toko berjejaring. Harus ada komunikasi yang baik, supaya usaha warga justru dirugikan. Jika warga sampai keberatan, tentu nanti akan ada evaluasi lebih lanjut,” tutupnya. (maw)

bukanlah merupakan kejahatan individual, di mana sudah ada pembagian peran tertentu di antara mereka. Seperti yang berperan sebagai eksekutor lapangan, penampung, membuat STNK maupun menyiapkan teknik-tekniknya. Hal tersebutlah yang menjadikan lahan bagi para pencuri untuk terus melancarkan aksi. Untuk itu, dirinya merekomendasikan agar bagi para pemilik kendaraan bermotor maupun masyarakat luas, untuk mengusahakan menaruh kendaraan pada tempat yang mudah teramati ataupun terkontrol oleh orang lain maupun CC TV. Selain itu, ketika memarkir di tempat umum, diusaha-

kan berada di tempat yang legal dan terdapat petugas resmi di dalamnya. “Kalau parkir di tempat umum yang ada petugasnya, meskipun petugasnya jumlahnya terbatas. Namun pencuri juga akan memperhitungkan untuk tetap melancarkan aksinya ketika ada petugas yang mengawasi,” jelasnya. Anwar, mahasiswa UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, mengaku selalu berusaha waspada setiap memarkirkan kendaraannya. Seperti memasang kunci ekstra dan memperhatikan lokasi parkir yang kemungkinan memiliki tingkat keamanan yang baik. (may/MG1/tim kota)

lah duanya yakni jaringan serta wawasan yang cukup luas. Peluang ini juga dijadikannya untuk terus menempah kepercayaan diri guna mendulang prestasi. Bahkan belum lama ini, ia didaulat sebagai perwakilan Samurai Modeling dalam acara bertajuk Umbrella Fashion

pada Festival Payung Indonesia yang digelar pada 7-8 September lalu di Garuda Mandala Candi Prambanan. “Saya selalu ingin memberikan yang terbaik dalam setiap penampilan. Pengalaman di event kemarin membuat saya banyak belajar dari para profesional,” cetusnya. (jsf)

TRIBUN JOGJA/HASAN SAKRI

YOGYAKARTA KOMIK WEEK - Pengunjung melihat komik-komik yang dipamerkan dalam Yogyakarta Komik Week

di Museum Sonobudoyo, Kota Yogyakarta, Selasa (8/10). Pameran yang menampilkan 30 komik karya siswa pemenang lomba dan 30 komik karya seniman tersebut akan dipamerkan hingga 21 Oktober 2019.

Milenial Jangan Hanya Jadi Konsumen dekat dengan milenial,” katanya saat YOGYA, TRIBUN - Sebagai salah dijumpai media seusai membuka satu upaya mengembangkan potensi Seminar Nasional kerajinan dan batik, Industri Kerajinan Kementerian Perindusdan Batik (SINBK) trian melalui Puslitbang bertema ‘Inovasi Industri Kimia, Farmasi, Teknologi KeraTekstil, Logam, Mesin, jinan dan Batik Alat Transportasi, dan Menuju Revolusi Elektronika menuturIndustri 4.0’ yang kan perlu pelibatan dilaksanakan oleh generasi yang lekat Balai Besar Keradengan perkembangan jinan dan Batik di zaman di dunia digital Hotel Grand Inna yakni generasi milenial. Garuda MaliobKepala Puslitbang oro, Yogyakarta, Industri Kimia, FarSelasa (8/10). masi, Tekstil, Logam, Namun, lanjut Mesin, Alat TransportaSony, nilai-nilai si, dan Elektronika Ir. TJ/WSN yang disyaratSony Sulaksono, M.Bs, kan dalam proses mengatakan pelibatan SONY SULAKSONO batik ini harus generasi milenial ini tetap dijaga sejangan hanya berpacu hingga esensi dari batik ini akan pada sektor pasar saja melaintetap terjaga. “Apalagi SNI (Standar kan juga pada sektor produksi. Nasional Indonesia) kan juga salah “Proses nyanting dan tahapan satu syaratnya dalam batik itu ada lainnya ini kan skill yang perlu dianyanting dan malam, nilai-nilainsah dan butuh waktu lama, generasi ya harus tetap dijaga,” ucapnya. milenial ini menjadi penting, mereka Pihaknya berharap kerajinan dan punya konsep baru, mereka bisa batik ini siap menghadapi era revmenuangkan ide dan kreasinya yang

Yogya “Dijerat” Kabel zz Sambungan Hal 9

pihak-pihak terkait untuk mempertimbangkan aspek teknis sewaktu membangun jaringan kabel kepada para pelanggan. Pasalnya, menurut Aman, kabel-kabel yang bergelantungan tersebut sudah tergolong mengganggu dan mengindahkan aspek arsitektural. “Harapannya di

PLN & Telkom Siap zz Sambungan Hal 9

tih. Karena 2020 nanti bukan hanya PLN yang akan menggunakan jalur ducting, tapi juga Telkom dan lainnya,” imbuh Eric, Selasa (8/10). Eric menjelaskan, pada 2020 nanti kabel di sepanjang jalur tersebut sudah akan diturunkan. Bukan hanya satu sisi, melainkan kedua sisi jalan akan dipasang kabel bawah tanah. Dia tidak menyebut secara pasti kapan pengerjaan akan selesai. Namun, pihaknya berkomitmen pada 2020 semua kabel di jalur tersebut akan diturunkan. Untuk jalur 20.000 volt, kawasan itu akan menjadi yang

Bocah Empat Tahun Ikut zz Sambungan Hal 9

maja Dalang Muda Tahta Harimurti membawakan lakon Wahyu Senopati. Yang mengajarkan tidak pilih kasih, tata krama, dan tata bahasa yang baik saat berbicara dengan orang tua “Belajar mendalang sejak kelas 6 SD. Ketertarikan muncul setelah membaca komik Mahabarata milik Ayah, lantas belajar di Sanggar Widyaiswara Peda-

olusi industri 4.0 dengan kedekatan milenial dan memanfaatkan teknologi sebagai alat. “Diharapkan juga selain menjaga motif yang sudah ada, milenial ini bisa menghadirkan motif yang lebih kekinian seperti motif robot atau apa saja yang dekat dengan perkembangan zaman,” tandasnya. Sony menambahkan, pada tahun 2018 Kementerian Perindustrian telah menyusun inisiatif bernama ‘Making Indonesia 4.0’. Ini merupakan sebuah roadmap (peta jalan) yang nantinya akan terintegrasi untuk mengimplementasikan sejumlah strategi dalam memasuki era industri 4.0. Inisiatif Making Indonesia 4.0 ini, terang Sony, memberikan potensi besar untuk melipatgandakan produktifitas tenaga kerja, sehingga dapat meningkatkan daya saing global dan mengangkat pangsa pasar ekspor global. “Kita harapkan, ekspor yang lebih tinggi akan membuka lebih banyak lapangan pekerjaan. Sehingga konsumsi domestik menjadi lebih kuat dan Indonesia dapat menjadi salah satu dari 10 besar ekonomi dunia,” tukasnya. (wsn)

penggal-penggal tertentu kabel itu bisa dipasang semacam kabel duct,” jelas Aman, Selasa (8/10). Yang paling mendesak menurutnya adalah di wilayah sumbu filosofis, mulai dari kawasan Tugu Pal Putih hingga sepanjang Jalan Margo Utomo. Kemudian di area Jalan Malioboro sampai ke Alun-Alun Utara. “Konkretnya, ya, di wilayah itu, karena merupakan kawasan yang paling strategis

dan sesuai dengan road map pengembangan pariwisata,” tambahnya. Aman menjelaskan, pada perayaan event berskala besar seperti WJNC #4 tempo hari, persoalan itu turut menjadi perhatian. Kegiatan yang menjadi puncak peringatan HUT Kota Yogya tersebut memang dipusatkan di area Tugu Pal Putih hingga sepanjang Jalan Margo Utomo. Meskipun tidak sampai mengganggu teknis pelak-

sanaan acara, tapi dengan puluhan ribu pasang mata yang hadir serta turut ditampilkan video tampak udara suasana acara berlangsung, tentu tampilan kabel menjadi kurang seronok. “Bukan hanya (kabel) PLN, itu Telkom dan sejumlah provider juga ada. Tentu harapan kita pada satu tahapan bisa turun dan kita tetap menghormati pertimbangan teknis dan juga investasi,” ucapnya. (jsf)

pertama diterapkan di kota Jogja dalam penerapan kabel bawah tanah. Namun, untuk jalur 150 ribu kilo volt, PLN sudah membangunnya di wilayah Wirobrajan sampai ke Gardu Induk Gejayan. “Jadi kalau dilihat sepanjang Gardu Induk Gejayan ke Selatan RRI itu ada patok yang merupakan jalur transmisi Wirobrajan sampai Gejayan,” ujarnya. Menurut Eric, ada sejumlah kelebihan dan kekurangan jika kabel dipindahkan menggunakan jalur bawah tanah. Selain waktu pengerjaan yang cukup lama, biaya yang dibutuhkan juga cukup besar dibanding dengan kabel udara. “Tapi secara keandalan memang lebih bagus karena

tidak ada gangguan dari pohon dan papan reklame. Tapi misalnya ada gangguan akan lebih lama juga mencarinya karena harus mendeteksi per bagian,” jelasnya. Pemeliharaan Terpisah, GM Witel Telkomsel Yogyakarta, Fera Pebrayenti mengklaim, pihaknya selalu melakukan maintenance (pemeliharaan) terhadap kabel jaringan milik Telkom. Bahkan, persoalan gangguan kabel yang kurang baik dari segi penataan menjadi prioritas utama untuk diperbaiki. Laporan yang masuk kepada pihaknya soal itu juga cukup banyak, bisa sampai lima hingga enam laporan dari masyarakat. Untuk itu, pihaknya beserta tim, diklaim ke-

rap melakukan pemantauan dan perbaikan serta merapikan jaringan kabel yang cukup semrawut. “Kalau masih ada yang terlihat dari masyarakat mungkin masih belum terlihat dari kami. Atau mungkin dari provider lain,” imbuhnya. Pun, dalam melakukan pemasangan pihaknya memiliki standarisasi tentang ketinggian dan juga kerenggangan kabel. Sejumlah tim pun kata dia sudah diberikan sosialisasi soal itu. “Untuk wilayah pusat pariwisata memang sudah kami persiapkan untuk penanaman kabel di bawah tanah. Kita akan siapkan pemindahan, tapi memang butuh kerja sama dengan stakeholder terkait,” ujarnya. (jsf)

langan, dan Komunitas Paguyuban Dalang Muda Sukrokasih Jogja. Diperkuat dengan kursus bahasa Jawa ngoko Kasar, ngoko alus, krama madya, dan krama inggil. Kebugaran dan daya tahan tubuh harus prima, apalagi saat ada tanggapan semalam suntuk,” jelasnya. Peserta kategori anak, siswa Kelas 1 SDN Gedongkuning, Adimas Alby Ersani Widyaputra, menampilkan Lampahan Durno Gugur. Sang Ayah Sapto Widyatmoko mengatakan, Alby tertarik dengan Wayang sejak usia 3 tahun. Ketika itu me-

nonton Youtube Dalang Ki Seni Nugroho. “Sejak itu selalu berlatih mendalang 4-6 jam sehari, dengan cara autodidak menonton Youtube. Kami mendukung dengan memfasilitasi wayang dan kelir. Darah Seni dimungkinkan menurun dari simbah buyutnya yang juga seorang Dalang,” katanya. Dewan juri dalam kegiatan ini adalah dalang profesional dari DIY yakni Ki Cermo Gundholo, Ki Parjoyo, dan Ki Faizal Noor Singgih. Pemenang Festival Dalang, yang dibiayai dana keistimewaan (danais) 2019

ini, untuk Kategori Anak Juara 1 Fadil (berhak atas uang pembinaan Rp4 juta), Juara 2 Adimas (Rp3,5 juta), Juara 3 Keefe (Rp3 juta), Harapan 1 Raamadanu (Rp2,5 juta), dan Harapan 2 Farid (Rp2 juta). Kategori Dewasa Juara 1 Ebenheser Wahyu Armanto membawakan Lampahan (Lakon) Bimo Botok (berhak atas uang pembinaan Rp4,5 juta), Juara 2 Tahta Harimurti Lampahan Wahyu Senopati (Rp4 juta), dan Juara 3 Muharoni Surya Wibowo Lakon Wahyu Widayat (Rp3,5 juta). (kur/ord)


16

an

ee t s Keb obo l

n sh

STATISTIK DI BUNDESLIGA 2019/20

STATISTIK DI LA LIGA 2019/20

7 Laga

9

8 Laga

72 89% Akurasi passing

1 assist

720 menit

79

Penyelamatan penalti

22

10 Kebobolan 2 Clean sheets

Kebobolan 8 Clean sheets 2

1

Ter Stegen

Clea

e ts

22

35

630 menit

33 tahun | 193 cm

Caps

she

Caps

n Clea

lan obo Keb

90

72

Menit per kebobolan

STATISTIK DI TIMNAS JERMAN

RABU PAHING 9 OKTOBER 2019

87% Akurasi passing

Menit per kebobolan 2

Penyelamatan penalti

Klostermann

Havertz

Correa

Reus

Halstenberg

Werner, Gnabry,

3-4-3 JERMAN

3

ENAM DUEL TERAKHIR SERI

Jerman 9

GOL

Otamendi

Paredes

Martinez

3

Foyth

De Paul Dybala

4-3-3 ARGENTINA

Argentina 9

CADANGAN Neuer, Leno, Hector, Ginter, Klostermann, Kroos, Brandt, Amiri, Gundogan, Can, Waldschmidt Pelatih: Joachim Low

Musso, Martínez, Saravia, Pezzella CADANGAN Balerdi, Rodríguez, Domínguez, Pereyra, Lamela, Vargas, Pelatih: Lionel Scaloni

JERMAN

ENGKETA’ perebutan posisi nomor 1 di bawah mistar gawang timnas Jerman antara Manuel Neuer dan Marc-Andre ter Stegen tampaknya bakal segera berakhir. Der trainer timnas Jerman, Joachim Löw, akhirnya memberikan win-win solution bagi kedua penjaga gawang itu jelang jeda internasional yang dimulai pekan ini. Jogi–sapaan akrab Löw–memberikan jatah masing-masing satu laga bagi kedua kiper. Saat beruji coba melawan Argentina, Kamis (10/10) dinihari, Ter Stegen akan dimainkan. Tiga hari kemudian ketika menghadapi Estonia pada matchday keenam kualifikasi Piala Eropa 2020 grup C, status itu jadi milik Neuer. ”Bersama Andreas Kopke (pelatih kiper), kami telah memutuskan Marc akan bermain di Dortmund (melawan Argentina) dan Manu di Tallinn (versus Estonia). Kami sudah membicarakan hal ini dengan keduanya dan tidak ada yang mengeluh atau memprotes keputusan kami. Mereka sadar kepentingan negara di atas segalanya,” kata Jogi dilansir Sky Sports. Jogi perlu mengambil sikap tegas kare-

Rojo

Acuna

Kimmich

Stark

Marchesin

Tagliafico

Tah Sule

’S

27 tahun | 187 cm

VS

na dalam beberapa pekan terakhir muncul perdebatan mengenai kelayakan Ter Stegen menggeser posisi Neuer sebagai kiper utama Jerman. Publik Jerman menilai performa Neuer sudah menurun dalam beberapa tahun terakhir. Sebaliknya, penampilan Ter Stegen cukup baik bersama Barcelona. Selama ini Ter Stegen memang jarang mendapatkan kesempatan bermain untuk timnas ketika Neuer dalam kondisi fit. Dampaknya, sosok berusia 27 tahun itu baru mengoleksi 22 caps bersama Der Panzer. Padahal, bersama Barcelona ia adalah pilihan utama. Perdebatan mengenai kelayakan Neuer mengawal gawang Der Panzer bahkan sudah mencuat saat ia ditunjuk menjadi kiper utama di Piala Dunia 2018. Padahal saat itu ia baru sembuh dari cedera parahnya dan sudah absen hampir setahun. Sementara Ter Stegen sedang dalam puncak peformanya bersama Barcelona. Seusai Piala Dunia 2018, kondisi ini tak berubah. Posisi kiper inti tetap jadi milik Neuer, meski secara performa Ter Stegen harus diakui lebih superior. Musim lalu, kiper

ARGENTINA

27 tahun itu mencatatkan 23 clean sheet berbanding 18 milik Neuer. Itu pun jumlah laga Ter Stegen lebih banyak (43-32). Musim ini, statistik cenderung berimbang dengan 2 clean sheet untuk Ter Stegen dan 3 clean sheet untuk Neuer. Tetapi, Ter Stegen punya nilai plus. Ia sudah membuat satu assist ketika Barcelona menang di kandang Getafe, dua pekan lalu. Dibandingkan Neuer, Ter Stegen juga memiliki kondisi fisik lebih prima. Kiper berpostur 187 cm itu jarang cedera dalam waktu lama. Selama berkostum Blaugrana, durasi terlama cederanya adalah 34 hari. Bandingkan dengan Neuer yang sempat menepi 359 hari pada paruh musim 2017-2018 hingga paruh musim lalu karena retak metatarsal. Itu belum termasuk cedera betis kambuhan kiper 33 tahun itu yang terus dideritanya dalam tiga musim terakhir Masalahnya, keinginan publik Jerman melihat Ter Stegen menjadi pemain inti mendapatkan tentangan dari manajemen Bayern Munchen. Mereka mengancam memboikot timnas jika Neuer hanya duduk manis di

bangku cadangan. FC Hollywood menilainya sebagai bentuk tidak hormat timnas kepada klub Bavaria itu. “Saya sudah berulang kali mengatakan bahwa Manu adalah kapten kami dan kiper pilihan utama kami untuk Piala Eropa. Selama tidak ada hal-hal luar biasa yang terjadi, saya akan tetap memilihnya sebagai pemain utama di bawah mistar gawang kami,” ucap pelatih 59 tahun itu seperti dilansir Bild. Keputusan Jogi ini mungkin jadi solusi terbaik bagi kedua penjaga gawang. Baik Neuer dan Ter Stegen bakal dapat benefit pada laga yang akan mereka mainkan. Untuk Ter Stegen, ia akan menjajal lini serang tim tango yang bakal dimotori Lautaro Martinez. Apalagi, laga itu bakal dihelat di Signal Iduna Park alias di depan publik sendiri. Sedangkan untuk Neuer, dia tetap dihargai untuk pertandingan penting Die Mannschaft–julukan Jerman–meski hanya melawan Estonia yang berselisih 86 peringkat dari mereka di ranking FIFA (102-16). Apalagi, status kiper Bayern Muenchen itu adalah kapten tim. (tribunnews/dod)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.