Tribun Jogja 10-04-2019

Page 1

RABU KLIWON 10 APRIL 2019 6 SYA'BAN 1440 NO 2891/TAHUN 7

RP 2.000

LANGGANAN RP 55.000

Digital & EO Engagement

Bupati Dorong Gerakan Stop Nikah Muda  Gunungkidul Kampanyekan Tidak Menikah Usia Dini

Hamil

Usia Remaja di DIY

Kehamilan tidak diinginkan 2015 2016 2017

976 kasus 863 kasus 354 kasus

Persalinan Remaja 2014 2015 2016 2017

930 kasus 1.078 kasus 776 kasus 725 kasus

Peristiwa memprihatinkan:

GUNUNGKIDUL, TRIBUN - Bupati Gunungkidul, B a dingah, merespons tingginya pengajuan dispensasi nikah dini. Bupati ingin sosialisasi tidak menikah pada usia dini kembali digiatkan. Sebagaimana diberitakan koran ini sebelumnya, disinyalir mereka yang mengajukan dispensasi nikah dini karena terjerumus pergaulan tidak sehat. Rata-rata mereka hamil di luar nikah. Berdasarkan catatan Pengadilan Agama Kabupaten Gunungkidul, pada 2018 ada 79 pasangan yang mengajukan dispensasi nikah dini. Sementara, hingga awal April 2019 ini, sudah ada 16 warga yang mengajukan

Menanggulangi nikah muda perlu komitmen bersama, tidak hanya pemkab saja yang bergerak.

GRAFIS/FAUZIA RAKHMAN

Sumber: PKBI DIY/Dinas Kesehatan DIY

 ke halaman 7

Perpanjang Kemiskinan

2017 : 8 kasus persalinan remaja usia 10-14 tahun 11 bulan. Rinciannya Gunungkidul 4 kasus Sleman 2 kasus Bantul 1 kasus Kulonprogo 1 kasus 2017 : 275 kasus persalinan remaja usia 15-17 tahun.

dispensasi nikah dini. Bupati Gunungkidul segera memanggil Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana, Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DP3ABPMD) Kabupaten Gunungkidul. “Kita terus berusaha. Usaha kita yang terakhir sudah sangat b a gus, karena melibatkan sekolah untuk mengedukasi murid. Kita juga melakukan pendekatan terhadap orang tua melalui pembinaan yang dilakukan DP3AKBPMD,” jelas Badingah, Selasa (9/4). Badingah, mengatakan, saat ini masa-

MUKHLIS Hidayat Rifai, Bagian Pengorganisasian, Youth Center PKBI DIY, menerangkan, alasan tidak dianjurkannya seseorang menikah di usia belia karena secara psikologis belum mencapai kematangan, dimana dia belum bisa mengontrol emosi. Sementara dari sisi organ reproduksi, seseorang yang berada di bawah 20 masih

dalam konteks pertumbuhan, dimana ketika dia melakukan hubungan seksual maka akan berisiko. Dia menyebutkan, jika seseorang menikah di bawah usia 20 tahun, ketika terjadi kehamilan, bukan ha ke halaman 7

DIY Paling Rawan Kedua Setelah Papua  Panglima TNI Pastikan Akan Hadapi Pengganggu Pemilu JAKARTA, TRIBUN - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI memutakhirkan lagi data Indeks Kerawanan Pemilu (IKP) 2019 jelang 8 hari menuju waktu pencoblosan pada 17 April mendatang. DIY masuk wilayah paling rawan kedua setelah Provinsi Papua, yang

menjadi wilayah dengan kerawanan paling tinggi. Sementara Provinsi Sumatera Selatan paling rendah. Berkaca hal itu, Anggota Bawaslu RI, Mochammad Afifuddin meminta, kepada para pemangku kepentingan untuk terus mengupayakan pencegahanpencegahan, agar kerawanan yang dikhawatirkan terjadi pada hari pencoblosan dapat ditekan seminim mungkin. “Para pemangku kepentingan tetap harus melakukan upaya pencegahan agar ANTARA FOTO/M RISYAL HIDAYAT kerawananTERMUTAKHIR - Komisioner Bawaslu Divisi Pengawasan dan k e r a w a n a n Sosisalisasi, Mochammad Afifuddin menjelaskan, indeks kerawanan tak terjadi pemilu (IKP) 2019 disela-sela perayaan Hari Jadi ke-11 Bawaslu di pada saat pelaksanaan,” Kantor Bawaslu, Jakarta, Selasa (9/4).

Video Pilihan Terbaik

kata Afifuddin, Selasa(9/4). Pada pemutakhiran data IKP ini, Bawaslu mengacu pada amanat Undang-undang Nomor 7 Tahun 2017 Pasal 94 ayat (1) butir a, yang menyebut “Dalam melakukan pencegahan pelanggaran Pemilu dan pencegahan sengketa Pemilu, Bawaslu bertugas: Mengidentifikasi dan memetakan potensi kerawanan serta pelanggaran Pemilu”. Tujuan Bawaslu terus memutakhirkan data kerawanan Pemilu, lantaran IKP dapat dipergunakan sebagai alat untuk mengetahui dan mengidentifikasi ciri, karakteristik, dan kategori kerawanan. IKP juga berfungsi sebagai peta pengukuran potensi, prediksi dan deteksi dini. Dengan begitu, para pemangku kepentingan terkait bisa menjadikan IKP sebagai acuan penyusunan strategi pencegahan dan pengawasan tahapan Pemilu.  ke halaman 7

Anggaran Rehab Makam Imogiri Diusulkan Rp10,6 M ANGGARAN untuk rehabilitasi Makam Imogiri diusulkan sekitar Rp10,6 miliar. Usulan anggaran Dana Keistimewaan (danais) ini merupakan hasil assestment DPUPESDM DIY untuk menghitung kebutuhan rehabilitasi kompleks makam Raja-Raja Mataram di Imogiri. (*)

Hal

KULINER:

Menikmati Miedes Mbak Catur di Bantul

9

Shireen Sungkar

Fokus Anak

SHIREEN Sungkar belajar dari pengalaman dalam mengasuh anak-anaknya. Pengalaman mengasuh anak pertama dan kedua membawa perubahan pada diri Shireen saat mengasuh anak ketiganya, terutama dalam mengatur emosi. (*)

Hal

11

D E T I N U A . N N LO A M CE R A B 1, SmallingL, Yuokauku 3 - löf rd, n

4ea-; S2hawL,inLginadred; Rashfo G era; Herr

K

M

K

K

atic,

ba, M

og g; P

M

M

l, Vida

M

M

M

to; ober ué, R , Messi q i P glet, Suárez , , Len Alba outinho ; n e Steg akitic; C R uets, Busq

S

-3

4-3

PEREMPAT FINAL

MAN.UNITED VS BARCELONA

Kamis (11/4), Pukul 02.00

Menunggu Efek Lingard BAGAIMANA caranya Manchester United meredam aksi Lionel Messi? Pertanyaan itu menjadi topik utama jelang leg duel United kontra Barcelona dalam leg pertama perempat final Liga Champions di Stadion Old Trafford, Kamis (11/4), dini hari nanti. Sementara para pengamat sepak bola sibuk menerka-nerka apa yang akan dilakukan duo bek United, Chris Smalling, dan Victor Lindelof untuk menghentikan Messi, pelatih United, Ole Gunnar Solskjaer justru fokus pada aspek penyerangan.

Dikutip dari Manchester Evening News, Solskjaer ingin menjadikan gelandang serang, Jesse Lingard sebagai tenaga pemukul kejutan untuk tim Catalan. Pelatih asal Norwegia ini sukses menjadikan Lingard sebagai penyerang palsu, alias false 9 untuk pertama-kalinya saat menggebuk Tottenham Hotspur 1-0 di Wembley, Januari lalu. Saat itu, gelandang 26 tahun ini berhasil menekan para gelandang Spurs  ke halaman 7

Petis Bisa Atur Suhu dan Kelembaban Kumbung Jamur

Aji dkk Peduli Petani Jamur Tiram Tiga mahasiswa Fakultas Teknik UNY berhasil menciptakan inovasi baru, yakni alat pengatur suhu dan kelembaban kumbung jamur otomatis. Mereka adalah Aji Nugroho dan Moh Fakhril Assyroh Kaffah mahasiswa prodi Teknik Elektronika, serta Aji Pangestu prodi Pendidikan Teknik Informatika.

I

NOVASI ini mereka namai Petis. Alat ini mempermudah petani dalam mengatur proses penyiraman pada suatu kumbung jamur. Aji Nugroho mengatakan, saat ini, budidaya jamur tumbuh marak ditekuni para petani. Di Yogyakarta, disebutnya, terdapat lebih 100 kelompok budaya jamur tiram.

Ia melihat, jumlah orang yang membudidaya jamur makin banyak. Karena itu, dalam budidaya jamur tiram ini membutuhkan perawatan khusus. “Jamur merupakan tanaman yang membutuhkan perawatan khusus.  ke halaman 7

IST

DINAMAI PETIS - Mahasiswa Teknik UNY berhasil mencipta-

kan alat pengatur suhu dan kelembaban kumbung jamur, Petis.


HOTLINE PUBLIC SERVICE 2 PEMBACA Tribun Jogja, sampaikan keluhan, juga usulan terkait pelayanan publik di sekitar Anda.

RABU KLIWON 10 APRIL 2019

Caranya ketik SMS dengan format: HPS (spasi) Isi keluhan, usulan atau pertanyaanlalu kirim ke

Atau bisa juga kirim email ke

tribunjogja@gmail.com

0821 3384 6010

Jalan Jenderal Sudirman No 52 Yogyakarta

PEMIMPIN UMUM: Herman Darmo PEMIMPIN REDAKSI/PENANGGUNG JAWAB: Ribut Raharjo MANAJER PRODUKSI REDAKSI: Sulistiono MANAJER LIPUTAN: Sigit Widya EDITOR SENIOR: Setya Krisna Sumargo STAF REDAKSI: Herman Darmo, Ribut Raharjo, Baskoro Muncar, Sulistiono, Agus Wahyu Triwibowo, Iwan Al Khasni, Joko Widiyarso, Iwan Apriansyah, Hendy Kurniawan, Ikrob Didik Irawan, Rina Eviana Dewi, Mona Kriesdinar, Obed Doni Ardianto, Muchamad Fatoni, Yoseph Hary Wibowo , Harry Susmayanti REPORTER: Siti Ariyanti, Susilo Wahid Nugroho, Rento Ari Nugroho, Gaya Lutfiyanti, Agung Ismiyanto, Yudha Kristiawan, Siti Umayah, Christi Mahatma, Victor Mahrizal, Hamim Thohari, Kurniatul Hidayah, Azka Ramadhan, PEWARTA FOTO: Bramastyo Adhy, Hasan Sakri Ghozali, Hendra Krisdianto SLEMAN: Santo Ari Handoko GUNUNGKIDUL: Wisang Seto KULONPROGO: Singgih Wahyu Nugraha BANTUL: Amalia Nurul Fathonaty MAGELANG: Rendika Ferry Kurniawan TATA WAJAH & GRAFIS: Suluh Prasetyo Aji Pamungkas, Nugroho Saputro, Afifudin, Bayu Rusbianto, Muhammad Fauziarakhman, Yusuf Haryanta, Yoga Hersogama IT: Benny Ma’il bin Izmail, Arif Purnomo SEKRETARIAT REDAKSI: Fembri Nugroho BIRO JAKARTA: Jalan Palmerah Selatan 3 Jakarta 10270 Telepon (021) 5356766 (7618) Faks (021) 5495360:GENERAL MANAGER: Febby Mahendra Putra NEWS PRODUCTION MANAGER: Ade Mayasanto NEWS MANAGER: Yuli Sulistiawan EXECUTIVE EDITOR: Ignatius Prayoga PENERBIT: PT Media Tribun Yogya KOMISARIS UTAMA: Herman Darmo DIREKTUR: Agus Nugroho PEMIMPIN PERUSAHAAN: Agus Nugroho MANAJER IKLAN: Lioni Tiendani MANAJER KEUANGAN: Ridwan Mulyatno MANAJER PSDM/UMUM: Subardi MANAJER SIRKULASI: Edy Utama MANAJER PROMOSI: Adi Satria M a h a r d i k a M A N A J E R P E R C E TA K A N : S u p r i y o n o A L A M AT REDAKSI/BISNIS: Jalan Jenderal Sudirman 52 Yogyakarta, TELEPON dan FAKS: (0274) 564061, EMAIL: tribunjogja@gmail.com WEBSITE: www.tribunjogja.com, ALAMAT PERCETAKAN: Jalan Ring Road Barat Km 8 Yogyakarta, Trihanggo, Sleman. REKENING: BRI, A/N. PT Media Tribun Yogya : 002901001264304, Bank BCA Cab, Sudirman, A/N. PT Media Tribun Yogya: 0373010500, TARIF IKLAN: DISPLAY HAL. 1: Rp. 100.000/mmk, DISPLAY BW: Rp. 22.500/mmk, DISPLAY FC: Rp.45.000/mmk, IKLAN KOLOM: Rp. 10.000/mmk, IKLAN KELUARGA: Rp. 10.000/mmk, IKLAN BARIS: Rp. 25.000/mmk. ISI DILUAR TANGGUNG JAWAB PERCETAKAN

Kami akan mencarikan jawaban dan tanggapan dari pihak yang berkompeten di bidangnya. Misalnya tentang jalan rusak, pasar kumuh, layanan air, listrik, infrastruktur, administrasi kependudukan, tata kota, fasilitas publik dan lainnya. Mari jadikan daerah kita selangkah lebih baik.

bergaul dengan siapa saja itu boleh saja le,...tapi juga harus waspada, jangan sampai terjerumus pergaulan yang tidak sehat. pernikahan usia dini sebagian besar terjadi karena hal ini, harusnya masih sibuk belajar malah sibuk mengurusi anak, hadewww...

Pernikahan Dini Tak Hanya Eksis di Sinetron PERNAH ada sinetron berjudul ‘Pernikahan Dini’ di layar televisi. Sinetron yang dibintangi Agnes Monica dan Syahrul Gunawan ini mendapatkan rating yang bagus. Dini, demikian nama yang diperankan Agens di sinetron itu memang menikah di usia dini. Sebagai sebuah tontonan, mesti ada problema yang terungkap agar Baskoro Muncar penonton betah duduk berlama-lama di depan televisi sembari berdebardebar bagaimana sang lakon menghadapi dan menyelesaikan problema itu. Penulis cerita tampaknya tahu betul bahwa dalam pernikahan usia dini, begitu banyak problem yang muncul. Dari sinilah penulis cerita lebih gampang meramu konflik demi konflik, untuk menciptakana drama. Dan ternyata, problema pernikahan dini adalah nyata dalam kehidupan kita. Pernikahan usia muda, bukan saja menjadi masalah di DIY, maupun di Indonesia, namun bahkan merupakan masalah global. Riset United Nations Children’s Fund (UNICEF) menyimpulkan, satu dari enam anak perempuan di Indonesia menikah sebelum usia 18 tahun. Angkanya 340.000 anak per tahun. Adapun yang di bawah usia 15 tahun mencapai 50.000 anak per tahun. United National Development Economic and Social Affair (UNDESA), menempatkan Indonesia pada peringkat ke-37 dunia dan peringkat ke-2 se-ASEAN sebagai salah satu negara dengan angka pernikahan usia dini yang tinggi. Pernikahan usia muda berdasarkan riset lebih banyak mendatangkan mudarat daripada manfaat, mulai dari masalah sosial, pendidikan dan kesehatan. Dan berdarkan penilitian, yang paling merugi dalam pernikahan dini adalah pihak perempuan. Anak perempuan yang menikah di usia dini sebenarnya sudah terampas sebagian dari kehidupannya yaitu kehidupan di masa muda. Ia yang mestinya masih bisa bertumbuh, harus menghadapi urusan rumah tangga. Kesempatan meraih pendidikan yang lebih tinggi pun terhenti. Belum lagi karena secara mental sebenarnya belum siap, banyak perempuan yang menikah muda mendapatkan kekerasan dari pasangannya. Ini belum kalau kita melihat dari sisi kesehatan. Di usia belia, organ reproduksi sebenarnya belum siap. Akibatnya adalah bisa mengalami pendarahan, keguguran, bahkan sampai yang fatal, kematian ibu saat melahirkan. Penting untuk diketahui, anak perempuan berusia 10-14 tahun berisiko lima kali lipat meninggal saat hamil maupun bersalin dibandingkan kelompok usia 20-24 tahun, sementara risiko ini meningkat dua kali lipat pada kelompok usia 15-19 tahun. Menikah memang salah satu tuntutan hidup, namun ketika pernikahan terlalu dini, kebahagiaan rumah tangga sering menjadi angan-angan indah belaka. (***)

Bisa juga melalui surat ke alamat,Redaksi HPS Tribun Jogja,

GRAFIS/FAUZIAHRAKHMAN

Pemadaman Listrik Hari Ini

GUNA menjaga kelancaran pasokan ke tempat pelanggan serta mencegah gangguan padam, maka kami akan melaksanakan pemadaman aliran listrik sementara, pada waktu dan pekerjaan sebagai berikut: Rabu, 10 April 2019 1. Waktu : 10.00 - 13.00 WIB - Tujuan/Keperluan : Pemeliharaan jaringan - Unit Layanan Pelanggan : SEDAYU - Lokasi pemeliharaan : Bantulan, Jetis, Nglarang, Candran, Jomboran, Tinom, Ngrajek, Cokrobedok, dan sekitarnya. 2. Waktu : 10.00 - 14.00 WIB - Tujuan/Keperluan : Pemeliharaan jaringan - Unit Layanan Pelanggan : SLEMAN - Lokasi pemeliharaan : Dn. Malang, Dn. Ngaglik, Dn. Cemoro, Dn. Rebobong Lor, Dn. Karangmetikan. 3. Waktu : 09.00 - 13.00 WIB - Tujuan/Keperluan : Pemotongan pohoan dekat Jaringan

Tegangan Menengah (JTM) - Unit Layanan Pelanggan : WONOSARI - Gunungkidul - Lokasi pemeliharaan : Ds. Semoyo Pathuk, Ds. Salam Pathuk, Ds. Kalipentung, Dn. Doga Nglanggeran, Ds. Beji Pathuk, desa Ds. Putat Pathuk. 4. Waktu : 10.00 - 13.00 WIB - Tujuan/Keperluan : Penjumperan guna layanan perubahan daya - Unit Layanan Pelanggan : BANTUL - Lokasi pemeliharaan : Druwo Bg Harjo Swn, Jl RIngroad Selatan, Glugo Showroom ISUZU, Telkom Pg Harjo Swn, Janganan Pg Harjo Swn, Sorowajan Pg Harjo Swn, Krapyak, Krapyak Kulon Pg Harjo, Pondok Pesantren Krapyak, dan sekitarnya. 5. Waktu : 09.00 - 13.00 WIB - Tujuan/Keperluan : Over Lap JTR - Unit Layanan Pelanggan : BANTUL - Lokasi pemeliharaan : Seba-

Penggantian e-KTP Rusak SORE Tribun Jogja, saya warga Sleman, mau mengganti e-KTP rusak sekalian ganti status gimana ngurusnya? Terima kasih. +628573567XXXX TERIMA kasih atas pertanyaannya. Untuk mengurus e-KTP yang rusak sekaligus mengganti status e-KTP untuk mengurusnya cukup dengan membawa alat bukti otentik dan E-KTP yang rusak. Nantinya e-KTP yang rusak diserahkan dan akan diganti. Kemudian untuk mengganti status, harus dilampirkan alat bukti yang otentik. Semisal ingin diganti sta-

tus kawin harus disertai akta kawin (dilampirkan dengan dilegalisasi). Jika pergantian status cerai, maka harus ada akta cerai. Untuk pelayanan prinsipnya bisa di kecamatan, yang mana alat bukti otentik dan e-KTP yang rusak dibawa untuk dilakukan entri data. Tapi jika ingin ke Dukcapil juga tidak masalah, kita bisa memberikan layanan kepada masyarakat. Mau ke kecamatan silakan. Mau ke Dukcapil juga silakan, akan kami terima. (may) Jazim Sumirat Kepala Dinas Kependudukan Sleman

gian Jl. Parantritis dan sekitarnya. 6. Waktu : 10.00 - 13.00 WIB - Tujuan/Keperluan : Penggantian tiang U2-14/16 - Unit Layanan Pelanggan : JOGJA KOTA - Lokasi pemeliharaan : Jl Kemetiran kidul (IBIS STYLE), Jl Kemetiran kidul, Jogonegaran, Pajeksan, Ramai Dept, Beskalan, Matahari Dept, Robinson Dept, dan sekitarnya. Untuk itu kami mohon maaf kepada para pelanggan atas ketidaknyamanan ini. Apabila pekerjaan selesai lebih awal, aliran listrik akan dinormalkan kembali tanpa pemberitahuan. Terima kasih. (may) Humas PT PLN (persero) Area Yogyakarta Jl. Gedongkuning No. 03 Banguntapan Bantul D.I.Yogyakarta Facebook : PLN Jogja Twitter : @pln_jogja Instagram : plnjogja

Bus SIM Keliling di Godean

SELAIN di masing-masing Satuan Penyelenggara Adiministrasi SIM (Satpas) tiap polres, masyarakat yang ingin memperpanjang SIM pada Rabu (10/4) dapat dilayani Bus SIM Keliling yang berada di Kantor Kecamatan Godean. Pelayanan perpanjangan SIM dibuka pada pukul 09.00 hingga pukul 12.00. Selain bus SIM keliling, perpanjangan juga dapat dilakukan di SIM Corner Ramai Mal dan SIM Corner Jogja City Mal, di mana kedua tempat ini membuka pelayanan dari pukul 10.0013.00. Adapun persyaratan yang harus disiapkan: 1. Kartu identitas (KTP/paspor) dan fotokopiannya 2. Membawa SIM asli yang lama 3. Surat keterangan sehat jasmani 4. Biaya perpanjangan SIM C senilai Rp75 ribu dan SIM A senilai Rp80 ribu, sesuai Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 2016. (may) Kompol Tupar Kasi SIM Ditlantas Polda DIY



JOGJA REGION SLEMAN-BANTUL

4

RABU KLIWON 10 APRIL 2019

Ujian Pakai Android Lebih Praktis Hemat Biaya Kertas dan Kurangi Limbah MAGELANG, TRIBUN - Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang ada di Kota Magelang tengah melaksanakan Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN). Sebagian besar sekolah menggunakan komputer. Ada juga sekolah yang menggunakan smartphone Android untuk mengerjakan soal ujian. Seperti SMK Muhammadiyah Kota Magelang yang menerapkan USBN dengan menggunakan Handphone Android. Sebanyak 143 siswa mengikuti ujian hari ini, Selasa (9/4). Sebanyak 135 diantaranya telah menggunakan handphone Android untuk mengerjakan soal ujian. Sementara, delapan anak lainnya menggunakan komputer di ruang laboratorium. Kepala SMK Muhammadiyah Kota Magelang, Atiningsih mengatakan, USBN dengan model menggunakan Android ini baru pertama kali dilaksanakan di SMK Muhammadiyah Kota Magelang. Sistem ini dinilainya lebih mudah dan praktis. Selain itu, ujian model ini dapat menghemat biaya kertas dan mengurangi limbah atau sampah. Ia menuturkan, ujian ini juga menjadi respon dari SMK Muhammadiyah Kota Magelang dalam menyambut Revolusi Industri 4.0. Anakanak akan menyesuaikan dan tak lagi gagap dengan perkembangan teknologi informasi. “Ini menjadi bentuk kesiapan kita menghadapi

Ini menjadi bentuk kesiapan kita menghadapi Revolusi Industri 4.0, ujian dengan memanfaatkan teknologi. Kejujuran anak pun bisa dipantau karena kita menggunakan soal acak Revolusi Industri 4.0, ujian dengan memanfaatkan teknologi. Selain itu ujian tidak menggunakan kertas jadi mengurangi polusi sampah dan menghemat biaya. Kejujuran anak pun bisa dipantau karena kita menggunakan soal acak,” tutur Atiningsih, Selasa (9/4). Cukup Mudah Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum Nunik Listiyaningrum menambahkan, sekolah ini ada 6 jurusan, meliputi Akuntansi dan Keuangan Lembaga, Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran, Bisnis Daring dan Pemasaran, Multimedia, Farmasi Klinis dan Komunitas, serta Teknis dan Bisnis Sepeda Motor. Siswa yang tidak memiliki

HP Android, difasilitasi dengan mengerjakan di ruang Laboratorium Komputer. “Yang tidak memiliki kita fasilitasi untuk masuk di lab. Tadi ada sekitar 8 anak yang tidak memiliki,” katanya. Sementara itu, Guru Produktif Multimedia, Retno Putranti, menuturkan, ujian cukup mudah. Siswa cukup mengakses akses poin di ruang kelas masingmasing. Setelah terkoneksi membuka aplikasi browsing Google Chrome. Mereka lalu menuliskan nomor IP server di search engine, tinggal memasukkan user name dan password. USBN ini dilangsungkan sejak tanggal 29 Maret sampai 10 April 2019. Untuk pelaksanaannya dibagi dua sesi. Sesi pertama pukul 07.30-09.30 WIB dan sesi kedua 10.00-12.00 WIB. “Prosedurnya cukup mudah dan gampang dipahami siswa. Siswa langsunng bisa membaca soal dan mengerjakannya. Jawaban pun dipilih menggunakan HP Android tersebut,” kata dia. Salah seorang siswa, Devita Indah Puspitasari, menyambut baik ujian berbasis Android ini. Menurutnya, ujian ini cukup mudah dan sederhana. Para siswa pun tidak bisa berbuat curang karena soal satu dengan yang lain yang berlainan. “Memang kejujuran benarbenar ditekankan saat ujian ini. Kita nggak bisa contekcontekan karena soalnya acak,” kata Devita. (rfk)

TRIBUN JOGJA/RENDIKA FERRI KURNIAWAN

UJIAN - Para siswa SMK Muhammadiyah Kota Magelang mengerjakan soal Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) menggu-

nakan handphone Android, Selasa (9/4). Sebagian yang tak memiliki Android nenggunakan komputer.

Bayi Kembar Siam asal Brebes Meninggal Dunia BREBES, TRIBUN - Bayi berkepala dua atau kembar siam anak pasangan Amirudin (33) dan Susi Susanti (27) meninggal dunia, Selasa (9/4/2019). Anak ketiga warga Desa Kemukten, RT 2 RW 3, Kecamatan Kersana, Kabupaten Brebes, itu berangkat ke RS Hasan Sadikin Bandung, Senin (8/4/2019) malam sekitar pukul 23.30 WIB. Kemudian tiba di RS Hasan Sadikin sekitar pukul 05.30. “Iya benar. Bayi meninggal saat masuk Instalasi Gawat Darurat (IGD) RS-

HSB pagi tadi,” kata Humas Rumah Sakit Islam Mutiara Bunda (RSIMB), Tanjung, Brebes, Agung Dwi Wibowo, saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon. Ia menuturkan, selama proses rujukan ke RS Hasan Sadikin Bandung, bayi tersebut didampingi dua tenaga medis dari RSIMB. Pihak keluarga juga ikut mengantarkan sang bayi menuju Bandung. “Saat ini proses pemulangan. Kemungkinan sore sudah sampai ke Brebes,” ucapnya. Diberitakan sebelumnya, seorang ibu, Susi Susanti (27), warga Desa

Kemukten, RT 2 RW 3, Kecamatan Kersana, Kabupaten Brebes, melahirkan seorang bayi berkepala dua di RSI Mutiara Bunda, Tanjung, Brebes, Sabtu (6/4/2019). Bayi yang dilahirkan secara sesar itu memiliki berat 4,2 kg dan panjang 46 cm. Suami Susi Susanti, Amirudin (33) mengatakan, bayi tersebut merupakan anak ketiganya. Selama masa kehamilan, katanya, tak ada keanehan yang menonjol yang dialami sang istri. Hanya saja, bobot dan tubuh istrinya lebih besar. (tribun jateng)

Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Magelang Keimigrasian Awasi Warga Negara Asing Jelang Pemilu Dapat Predikat Sangat Baik di Jawa Tengah MAGELANG, TRIBUN - Pemerintah Kota (Pemkot) Magelang mendapatkan predikat sangat baik atau BB dalam Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) tahun 2019 tingkat Provinsi Jawa Tengah. Predikat ini diharapkan dapat memacu Kota Magelang dalam melaksanakan perencanaan pembangunan daerah. “Dokumen perencanaan dan capaian pembangunan kita dinilai bagus. Dalam artian bagus pertumbuhan ekonomi, PDRB per kapita, indeks pembangunan manusia (IPM), kemiskinan turun, sehingga mendapatkan predikat sangat baik,” ujar Kepala Badan Perencana Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Magelang Joko Suparno, Selasa (9/4). Penghargaan diberikan oleh Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah Sri Puryono kepada Walikota Magelang Sigit Widyonindito, pada Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) RKPD Provinsi Jawa Tengah 2020 di Kantor Gubernur Jawa Tengah, Semarang, Selasa (9/4). Joko mengatakan, predikat yang didapatkan dari proses seleksi dan tahapan panjang. Terakhir, Pemkot mengikuti penilaian tahap II berupa presentasi proses perencanaan di hadapan tim penilai independen Provinsi Jawa Tengah, di Kota Salatiga, Februari 2019 lalu. Penyusunan RKPD 2019 ini sendiri merupakan usulan dari bawah (bottom up) berupa Musrenbang dan partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan Musrenbang. Sedangkan dari atas (top down) berupa sinkronisasi dan sinergitas, juga terdiri atas aspek teknokratik, politik, dan akuntabilitas. Pertumbuhan Ekonomi Pertumbuhan ekonomi Kota Magelang selalu meningkat. Tahun 2018

RENDIKA FERRI KURNIAWAN

PENGHARGAAN - Walikota Magelang Sigit Widyonindito menerima penghar-

gaan pembangunan daerah (PPD) 2019 tingkat Provinsi Jateng dengan predikat “BB”, Musrenbang RKPD Provinsi Jawa Tengah 2020 di Kantor Gubernur Jawa Tengah, Semarang). lalu tumbuh 6,107 persen, naik dari pertumbuhan tahun 2017 yang hanya 5,804. Seiring dengan itu, kemiskinan turun dari 8,75 di tahun 2017 menjadi 7,87 di tahun 2018. Walikota Magelang, Sigit Widyonindito, menyambut baik didapatkannya penghargaan PPD 2019 ini. Pihaknya pun berupaya untuk melakukan perencanaan pembangunan dengan baik, tidak hanya fisik tapi juga non fisik. Dalam perencanaan pembangunan Pemkot Magelang selalu meminta ma-

sukan dari masyarakat langsung melalui forum Musrenbang dari tingkat Kelurahan hingga Kota, serta bisa juga disampaikan melalui aplikasi yang disediakan “Tidak hanya fisik, tapi juga pembangunan non fisik. Pemberdayaan masyarakat juga kami prioritaskan seperti memberikan pelatihan kerja untuk meningkatkan kompetensi, keterampilan. Ini tidak lain agar kesejahteraan masyarakat meningkat juga menekan angka pengangguran,” paparnya. (rfk)

Ratusan Warga Asing Dideportasi dari Jawa Tengah MAGELANG, TRIBUN Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Jawa Tengah, Divisi Keimigrasian, telah mendeportasi 197 orang asing di wilayah Jawa Tengah selama tahun 2018 lalu. Sebanyak 37 orang asing juga dideportasi pada hingga bulan Maret 2019 ini. Banyak diantaranya dideportasi karena penyalahgunaan izin keimigrasian. “Selama tahun 2018 ini, kami sudah mendeportasi 197 orang asing di Jawa Tengah. Mereka dideportasi karena izin tinggalnya telah habis masa berlakunya. Ada juga WNA yang menyalah-

gunakan perizinan. Dia izin sebagai turis, tetapi di sini dia malah bekerja,” kata Kepala Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah, Ramli HS, usai Rapat dan Pengukuhan Tim Pengawasan Orang Asing (Pora) Tingkat Kabupaten dan Kecamatan se-Kabupaten Magelang Tahun Anggaran 2019, Selasa (9/4). Ramli mengatakan, dari sebanyak 206 orang asing yang dideportasi pada tahun 2018, ada sebanyak sembilan orang yang diberikan tindakan pro justicia. Sementara hingga bulan Maret 2019, sebanyak 37 orang dideportasi. Dua

orang diberi tindakan pro justicia, satu diantaranya inkrah, satu lainnya p21. Dikatakannya, orangorang asing tersebut berasal dari China, Korea, India, dan sebagian negara asia lain. Orang-orang tersebut dikeluarkan dari Indonesia. “Ada yang kita pro justitia ada 9 orang. Jadi total yang kita lakukan penegakan hukum orang asing di Jawa Tengah tahun 2018 adalah 206 orang, 197 orang kita langsung deportasi, 9 orang kita proses pro jutistia dan 206 sudah kita keluarkan,” tegasnya. Lanjutnya, demi mengintensifikan upaya pengawasan

terhadap orang asing, Tim Pengawasan Orang Asing (PORA) pun dibentuk hingga tingkat kecamatan. Pasalnya, Kecamatan menjadi aparatur terdepan yang paling tahu keberadaan dan kegiatan warga. Diharapkan, informasiinformasi pelanggaran yang dilakukan orang asing dapat terdeteksi, dan dapat ditindakan secara cepat. “Kecamatan ini menjadi garda terdepan aparatur yang bisa mengetahui keberadaan dan kegiatan warganya, oleh karena itu segala informasi terkait pelanggaran orang asing dapat terdeteksi dan ditindak dengan cepat,” kata Ramli. (rfk)

MAGELANG, TRIBUN - Jurnalis asing yang datang ke Indonesia bakal diawasi selama pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2019. Upaya ini sebagai bentuk pengawasan terhadap orang asing, khususnya para jurnalis yang meliput yang dapat membikin berita atau muatan provokasi. “Kami akan lakukan pengawasan terhadap warga negara asing (WNA) jelang pemungutan suara pada tanggal 17 April 2019 mendatang. Kita mesti antisipasi WNA yang datang, termasuk para jurnalis yang melakukan peliputan di wilayah kami,” ujar Kepala Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah, Ramli HS, Selasa (9/4) usai rapat Tim Pengawasan Orang Asing (Pora) Tingkat Kabupaten dan Kecamatan se-Kabupaten Magelang Tahun Anggaran 2019. Ramli mengatakan, pihaknya tidak mempermasalahkan saat para jurnalis asing datang dan hanya melakukan peliputan. Namun, apa yang perlu diwaspadai adalah muatan liputan mereka yang ditakutkan dapat memuat provokasi. “Jika mereka hanya datang meliput, kami rasa tidak ma-

TRIBUN JOGJA/RENDIKA FERRI KURNIAWAN

ORANG ASING - Kepala Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah

Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah, Ramli HS, Selasa (9/4) usai rapat Tim Pengawasan Orang Asing (Pora) Tingkat Kabupaten dan Kecamatan se-Kabupaten Magelang Tahun Anggaran 2019.

salah. Namun, kalau liputan mereka memuat provokasi, seperti yang terjadi di Jakarta beberapa waktu lalu. Oleh karena itu, jangan sampai menganggu ketenangan dan kondusivitas pemilu karena hal tersebut,” tegasnya. Imigran Gelap Ramli mengatakan, tak hanya jurnalis asing saja, pengawasan juga dilakukan kepada para imigran gelap sebagaimana ditegaskan oleh Direktur Pengawasan dan Penindakan Keimigrasian. Pihaknya mencatat ada 110 orang imigran yang ada di Jawa Tengah, mereka berasal dari beberapa negara seperti

Afghanistan, Somalian dan negara lain. “Imigran di Jawa Tengah terakhir kami catat ada 110 orang, kami kumpulkan mereka di wisma Comunity Hall. Ada yang berasal dari Afghanistan, Somalia dan negara lainnya. Itu yang juga menjadi pengawasan kami,” katanya. Pengawasan terhadap WNA ini dilakukan oleh Keimigrasian, Kepolisian, dan Kementerian terkait. Seluruh pihak mesti bersinergi menanggapi keberadaan orang asing tersebut. Jika menemukan kecurigaan perlu diperiksa secara jelas, termasuk legalitas mereka berada di Indonesia. (rfk)


5

RABU KLIWON 10 APRIL 2019

THL Tak Dapat Menuntut Diangkat Menjadi PNS GUNUNGKIDUL, TRIBUN - Tenaga Harian Lepas (THL) yang bekerja di lingkungan Pemerintah Kabupaten Gunungkidul tidak dapat menuntut untuk diangkat menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kabupaten Gunungkidul. “Pegawai kontrak hanya bisa diperpanjang masa kerjanya, jika memang mempunyai kinerja yang baik. Kinerja THL tiap tahunnya akan dievaluasi dan jika memang kinerjanya memuaskan maka bisa diperpanjang,” ujar Asisten III Bidang Administrasi Umum dan Rumah Tangga, Setda Gunungkidul Anik Indarwati, Selasa (9/4). Ia menambahkan pihaknya sedang menyeleksi untuk penerimaan THL dengan membuka formasi 72 formasi yang tersebar di seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Pemkab Gunungkidul. Sekretaris Daerah Kabupaten Gunungkidul, Drajat Ruswandono menyebut, dalam perekrutan sudah ada klausul untuk tidak me-

nuntut diangkat menjadi PNS. “Kalau memang ingin menjadi PNS memang harus melalui jalur CPNS tidak bisa melalui jalur lainnya selain itu,” imbuhnya. Drajat mengatakan pihaknya memberikan kuota khusus untuk para atlet daerah yang memiliki prestasi, sebagai apresiasi atas prestasi yang telah diraih atlet. Kepala Bidang Formasi Pengembangan Data Pegawai, Badan Kepegawaian Pendidikan, dan Pelatihan Reni Linawati mengatakan saat pendaftaran THL dibuka ada 1.161 pelamar yang berminat untuk mengisi 72 formasi THL. Namun dalam tes kemampuan dasar, hanya diikuti oleh 871 pelamar. “Tes kemampuan dasar sudah selesai dan tes akan dilanjutkan dengan tes kemampuan bidang di dalam tes kami akan berkoordinnasi dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang mendapatkan jatah untuk rekrutmen THL,” ujarnya. (wsp)

- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Gunungkidul sedang melakukan penghitungan logistik di halaman kantor untuk dikirim ke Tempat Pemungutan Suara (TPS), Selasa (9/4).

Permohonan Alih Fungsi Lahan Tinggi

ITNY Hadirkan Dosen Teknik Mesin ITB SLEMAN, TRIBUN - Institut Teknologi Nasional Yogyakarta (ITNY) menggelar Kuliah Tamu bertajuk ‘Proses Permesinan dan Mesin Perkakas CNC’ yang merupakan kerja sama Prodi Teknik Mesin ITNY dengan MPE-FTMD ITB. Kuliah Tamu yang diikuti oleh mahasiswa semester dua Pordi Teknik Mesin mata kuliah Proses Produksi ini menghadirkan Dosen Teknik Mesin ITB yakni Prof Dr Sri Hardjoko Wirjomartono dan Dr

Taufiq Rochim. Taufiq Rochim menuturkan, pada kuliah ini membahas mengenai teknik membuat mesin teknik yang mendukung pembuatan mesin. “Kita memberikan pela-

DOKUMENTASI ITNY

KULIAH TAMU - Institut Teknologi Nasional Yogyakarta (ITNY) menggelar Kuliah Tamu bertajuk ‘Proses Permesinan dan Mesin Perkakas CNC’.

jaran dari basic yang benar sehingga lebih nyantol ke dalam pola pikir mahasiswa karena akarnya fondasinya sudah bener,” katanya. Lewat kuliah umum ini, mahasiswa diharapkan memiliki pola pikir yang kreatif, sehingga apapun yang diajarkan dan dipelajari bisa dilakukan dengan efektif dan efisien. Kaprodi Teknik Mesin ITB, Daru Sugati menambahkan, kuliah tamu ini sebagai bentuk kerja sama antara ITNY dengan ITB untuk menghasilkan SDM yang berkualitas “Kita ingin membuat iklim akademik ITB sedikit pindah ke sini, bagaimana menciptakan suasana akademik dengan nuansa berbeda,” ujarnya. Lanjutnya, ke depannya dosen-dosen ITNY diharapkan mempunyai kualifikasi yang bervariasi. “Sehingga untuk mencapai suatu tujuan harus dengan sinergi,” tuturnya kepada Tribunjogja.com. (era)

Kulon Progo Bentuk Satgas Tata Ruang untuk Pengendalian

Bawaslu Patroli Politik Uang Selama Masa Tenang Pemilu KULON PROGO, TRIBUN Patroli pengawasan akan digelar Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kulon Progo saat masa tenang Pemilu 2019, 14-16 April mendatang. Masa tenang dinilai rawan terjadi praktik politik uang. Ketua Bawaslu Kulon Progo, Ria Harlinawati mengatakan, masa tenang sangat berpotensi terjadinya pelanggaran dengan politik uang. Pun tak dimungkiri ada kecenderungan pandangan dari oknum calon anggota legislatif, bahwa masa tenang jadi momen tepat untuk menguatkan dukungan dengan melakukan aksi politik uang. Hal inilah yang diwaspadai Bawaslu dan dicegah dengan patroli tersebut. “Kami berpatroli 24 jam nonstop untuk pengawasan potensi pelanggaran Pemilu itu di masa tenang,” kata Ria, Selasa (9/4).

Patroli pengawasan ini melibatkan seluruh jajaran Bawaslu tingkat kabupaten, Panwaslu kecamatan, hingga pengawas tempat pemungutan suara (TPS). Meski begitu, Ria mengaku belum bisa mempublikasikan rincian wilayah yang rawan terjadi politik uang maupun kerawanan pelanggaran lainnya. Bawaslu, disebutnya masih memetakan potensi kerawanan itu, seperti TPS yang berdekatan dengan rumah caleg, TPS dengan Daftar Pemilih Tambahan (DPTb) cukup banyak, serta pondok pesantren. Strategi pengawasan dan pencegahan pelanggaran telah disusun untuk meminimalkan potensinya. “Setiap TPS memiliki karakter kerawanan berbedabeda dan potensi itu kami bagi dalam beberapa indikator,” kata Ria. Pemilu Bersih

TRIBUNJOGJA/WISANG SETO P

LOGISTIK

Bawaslu juga telah mendeklarasikan Pemilu Bersih dan Berintegritas bersama penyelenggara serta peserta Pemilu 2019. Poin utama dalam deklarasi itu antara lain menolak segala bentuk kecurangan di dalam Pemilu 2019 di Kabupaten Kulon Progo, menjaga keuntuhan NKRI dengan tidak melakukan politik SARA, ujaran kebencian, dan hoaks, tidak melakukan politik uang dengan alasan dan dalam bentuk apapun, dan melaksanakan pemilu sesuai peraturan perudang-undangan. Wakapolres Kulon Progo, Kompol Dedi Surya Dharma mengatakan, mewujudkan penyelenggaraan pemilu yang bersih dan berintegritas menjadi tugas utama. Pihaknya bersiaga 24 jam menjaga pengamanan, terutama dalam rangka pengamanan rangkaian Pemilu. (ing)

KULON PROGO, TRIBUN - Alih fungsi lahan di Kulon Progo kian masif terjadi belakangan ini seiring gencarnya program pembangunan. Mengantisipasi hal itu, Pemerintah Kabupaten Kulon Progo membentuk satuan tugas pengawasan pengendalaian tata tuang (satgas Tata Ruang). Kepala Dinas Pertanahan dan Tata Ruang (PTR) Kulon Progo, Heriyanto mengatakan hadirnya beberapa megaproyek di Kulon Progo mendorong perlunya upaya untuk terus menjaga penyediaan lahan pertanian berkelanjutan melalui berbagai peraturan. Untuk itu, satgas ini dibentuk dengan tujuan untuk memecahkan berbagai persoalan tata ruang yang menyelimuti dengan melakukan pengawasan dan pengendalian lahan pelestarian, perkembangan aktivitas perekonomian, dan lainnya. “Satgas ini dibentuk untuk penguatan kelembagaan dengan penegakan dan penertiban aturan yang ada. Juga, memberi pengayoman kepada masyarakat dalam pengguaan ruang, kenyamanan infrastruktur dan lingkungan. Utamanya, satgas ini menjaga ketersediaan kawasan pertanian

pangan berkelanjutan,” kata Heriyanto, Selasa (9/4). Diakuinya, permohonan alih fungsi lahan sejauh ini cukup tinggi, sekitar 15 permohonan penggunaan lahan setiap hari. Adapun target luasan kawasan pertanian pangan berkelanjutan (KP2B) di Kulon Progo mencapai 16.000 hektare sehingga jadi bahan kajian intensif untuk menjaga ketersedian lahan itu. Dinas PTR dalam hal ini terlebih dulu menyesuaikan pertuntukan tata ruang yang ada sebelum menerbitkan izin penggunaan lahan tersebut. Heriyanto menyebut, Satgas Tata Ruang dalam pelaksanaannya akan bekerja bersama dengan instansi lain yang terkait, yakni Dinas Pekerjaan Umu, Perumahan, dan Kawasan Per mukiman (DPUPKP) yang juga memiliki Satgas Pengawasan Infrastruktur,

JAGA LAHAN PERTANIAN zz Alih fungsi lahan kian zz zz zz zz

masif terjadi seiring pembangunan. Perlunya upaya menjaga lahan pertanian melalui peraturan. Satgas Tata Ruang awasi dan kendalikan lahan pelestarian. Selain itu juga pantau perkembangan aktivitas perekonomian. Permohonan alih fungsi lahan 15 ada permohonan setiap hari.

Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dengan Satgas Pengendalian Lingkungan Hidup, serta Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu IDPMPT) dengan Satgas Pengendalian Perizinan.

Satgas Tata Ruang akan menindaklanjuti keluhan masyarakat. Seperti, kerusakan jalan akibat aktivitas penambangan hingga kegiatan penambangan tak berizin dan menyalahi tata ruang peruntukan. “Dalam waktu dekat rencananya kami akan melakukan operasi bersama untuk penegakan dan penertiban aturan,” kata Heriyanto. Persoalan sensitif Ketua DPRD Kulon Progo, Akhid Nuryati mengatakan, kegiatan pertambangan saat ini menjadi persoalan sensitif di masyarakat. Dampak kerusakan lingkungan dipandangnya sudah cukup mengkhawatirkan akibat kegiatan penambangan yang tidak tepat aturan. Misalnya, terkait lokasi zona penambangan yang tak sesuai peruntukannya ataupun masalah sosialisasi yang tak tepat sasaran. (ing)

Tegakkan Aturan dan Verifikasi Izin MENURUT Ketua DPRD Kulon Progo, Akhid Nuryati, penegakan aturan berikut verifikasi perizinan tambang harus dilakukan dengan cermat agar tidak ada dokumen yang dipalsukan. Sebagai contoh, belum lama ini, pihaknya juga memfasilitasi audiensi warga Pedukuhan Grindang, Desa Hargomulyo, Kecamatan Kokap atas kegiatan penambangan batu dan tanah uruk di wilayahnya.

Warga yang terdampak langsung merasa tidak diberi sosialisasi oleh pihak penambang dan justru warga bukan pemilik tanah yang mendapatkan sosialisasi tersebut. Hal itu membawa kekhawatiran di benak warga atas keselamatan diri dan kerusakan lingkungannya. “Akhir audiensi, kami minta penambang untuk melakukan sosialisasi ulang agar tidak ada pihak yang dirugikan,” kata Akhid. (ing)

Website Desa untuk Transparansi Anti-Korupsi KULON PROGO, TRIBUN - Laman jejaring (website) desa perlu dioptimalkan untuk proses tranparansi pengelolaan pemerintahan desa. Hal itu juga bisa menjadi indikator pencegahan tindak korupsi. Kasi Keuangan dan Pendapatan Desa, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (PMD Dalduk KB) Kulon Progo, Joko Sunanto mengatakan bahwa website desa perlu dioptimalkan sebagai indikator untuk pencegahan tindak korupsi sebagaimana dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Website desa disebutnya bisa menjadi tolak ukur pemerintahan desa yang bersih.

“Tata kelola desa yang bersih terwujud dalam keterbukaan informasi melalui website desa. Seperti pengeluaran desa dan penggunaan dana desa,” kata Joko dalam pelatihan layanan administrasi desa berbasis sistem informasi desa (SID) tahap kelima di Ruang Binangun IV, Kompleks Pemkab Kulon Progo, Selasa (9/4). Pelatihan ini sebagai transparansi informasi publik pada pemerintah desa. Keterbukaan informasi melalui website desa akan membuka wawasan masyarakat sehingga tidak terjadi konflik dengan pemerintah desa. Penyatuan persepsi antar semua desa juga diperlukan untuk menjaga eksistensi website tersebut mengingat sebelumnya ada

yang mati suri sehingga informasi tidak tersampaikan. Targetkan 87 desa Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kulon Progo, Rudiyatno mengatakan implementasi SID merupakan indikator keberhasilan Internet of Thing (IoT). Pelatihan Layanan Administrasi Desa Berbasis SID sudah masuk tahap kelima yang ditargetkan pada 87 desa di Kulon Progo. Pihaknya menginginkan desa memberikan layanan optimal beserta validitas dan objektivitas data secara cepat, akurat, dan mudah. Data itu nantinya terintegrasi dengan Pemkab Kulon Progo melalui satu pintu layanan organisasi perangkat daerah.(ing)

Bawaslu Temukan Anak di Bawah Umur Ikut Kampanye GUNUNGKIDUL, TRIBUN - Selama kampanye rapat umum dibuka sejak 24 Maret 2019 lalu, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Gunungkidul menyoroti banyaknya simpatisan yang membawa anak di bawah umur. Divisi Penegakan dan Penindakan Pelanggaran Bawaslu Gunungkidul, Sudarmanto menuturkan pihaknya mendapati adanya keterlibatan anak-anak dibawah umur menghadiri kampanye rapat umum. Meskipun dirinya tidak menyebutkan dari partai politik mana namun pihaknya mendapati banyak anak-anak yang mengenakan atribut partai. “Di lapangan, orang tua malah mengajak

ke acara kampanye mereka beralasan kalau di rumah tidak ada orang, sehingga terpaksa membawa anak-anak mereka yang masih di bawah umur,” katanya, Selasa (9/4). Pihaknya menghimbau kepada orang tua untuk mencopot atribut partai yang dikenakan anak atau mengajak pulang anak hal tersebut juga berlaku bagi anak yang hadir masih menggunakan seragam sekolah. Menemui hal tersebut, Bawaslu tak dapat menindak pelibatan anak dalam masa kampanye rapat umum hal tersebut dikarenakan adanya aturan Undang-undang No 7 tahun 2017 yang tidak menjelaskan secara spesifik terkait larangan dan sanksi jika

melibatkan anak-anak dalam kampanye. “Tapi prinsip, tetap tidak boleh karena ada ketentuan lain yang tidak memperbolehkan (pelibatan anak dalam kampanye) yaitu undang-undang perlindungan anak,” kata Sudarmanto. Untuk itu, pihaknya telah berkoordinasi dengan OPD terkait untuk berupaya melakukan pengawasan. Meski tidak bisa efektif dalam pencegahan secara langsung namun hal tersebut dapat untuk menekan terjadinya kasus serupa. “Pasti ya kita buat surat imbauan kepada tim (kampanye), dan pelaksanaanya tidak boleh melibatkan Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI, Polri, perangkat desa dan anak-

anak,” kata dia. Ia menambahkan, sebisa mungkin pihaknya melakukan pengawasan meski imbauan telah diberikan. Sebab, Bawaslu RI, kata Sudarmanto telah melarang ASN terlibat kampanye meski hanya datang di lokasi. Bupati Gunungkidul telah memperingatkan para Apartur Sipil Negara (ASN) untuk tetap netral dalam gelaran pemilu 2019 kali ini. Menurutnya sanksi sudah jelas dan pihaknya akan menindak dengan tegas jika ada ASN yang melanggar. “Sanksi sudah sangat jelas kalau memang ada yang nekat kami akan tindak dengan tegas,” pungkasnya. (wsp)

Di lapangan, orang tua malah mengajak ke acara kampanye mereka beralasan kalau di rumah tidak ada orang, sehingga terpaksa membawa anak-anak mereka yang masih di bawah umur.


JOGJA REGION SLEMAN-BANTUL

6

RABU KLIWON 10 APRIL 2019

Pemkab Akan Redesign APBD 2019 Anggaran Rehabilitasi Rekonstruksi Pascabencana Bantul Belum Selesai Dibahas BANTUL, TRIBUN - Anggaran untuk rehabilitasi dan rekonstruksi pascabencana di beberapa daerah di Bantul beberapa waktu lalu masih dalam proses pembahasan. Kemungkinan akan dilakukan redesign APBD 2019. Redesign ini dipandang dapat menjadi pilihan, karena tidak mungkin menggunakan dana darurat untuk rekonstruksi dan rehabilitasi. “Kita punya dana tak terduga, belanja tak terduga, berdasar peraturan perundang-undangan hanya boleh untuk kedaruratan,” kata Wakil Bupati Bantul Abdul Halim Muslih, Selasa (9/4). Dana tersebut, katanya, tidak boleh digunakan untuk rehabilitasi dan rekonstruksi permanen. Maka, pemerintah akan melakukan redesign anggaran. “Dilakukan dengan tiga sumber. Pertama dari pemerintah pusat, melalui Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB). Kemudian BPBD DIY, dan BPBD Kabupaten Bantul, dengan kemungkinan melakukan redesign APBD 2019,” kata Halim. “Jadi, APBD 2019 sekalipun sudah ditetapkan, atas nama bencana itu bisa dilakukan redesign,” imbuhnya. Kegiatan-kegiatan atau anggaran yang dianggap bisa ditunda pelaksanaannya akan dialihkan untuk rehabilitasi dan rekonstruksi. Untuk realisasinya, saat ini masih dalam proses pembahasan. “Minggu-

PASCABENCANA BANTUL zz Redesign APBD 2019 zz

zz zz zz

dipilih pemkab terkait anggaran rehab rekon. Tak mungkin gunakan dana darurat untuk rekonstruksi-rehabilitasi. Meski ditetapkan, atas nama bencana APBD 2019 bisa di-redesign. Anggaran yang dianggap bisa ditunda dialihkan untuk rehab-rekon. Kerugian menurut BPBD Rp106 miliar masih bisa terus bertambah.

minggu ini kita sedang menyelesaikan itu. Dan yang paling signifikan jumlahnya itu bersumber dari APBN,” terangnya. Disinggung soal jumlah anggaran yang diperlukan, data dari BPBD Bantul kerugian mencapai Rp106 miliar. Namun, Halim mengatakan jumlahnya masih terus bertambah. “Kita kan running terus, jadi bisa lebih dari itu,” ujarnya. Dewan mendukung Anggota Badan Anggaran DPRD Bantul, Setiya memandang, meski pihaknya belum secara resmi menerima surat dari pihak eksekutif, secara prinsip ia setuju soal memprioritaskan anggaran untuk rehabilitasi dan rekonstruksi pascabencana. “Karena ada kondisi bencana, kita tentu ada hal yang

sebelumnya tidak menjadi prioritas menjadi prioritas,” tuturnya. Namun, soal redesign APBD 2019 ini, ia memandang tidak dapat dilakukan karena APBD telah diplotkan. “Redesign APBD murni tidak bisa, karena sudah ada plotting-nya. Sudah sesuai dengan perencanaan awal,” kata Setia pada wartawan. Ia mengusulkan agar pemerintah mempercepat APBD perubahan saja. Hal tersebut dipandang lebih kuat status hukumnya. “Kalau saran kami, pemda bisa lebih konstruktif mempercepat APBD perubahan saja. Mereka bisa melakukan langkah pertama mendesain ulang yang bisa ditunda yang mana saja. Setelah itu mereka bisa mengajukan saja rancangan untuk APBD perubahan. Jadi malah lebih kuat status hukumnya,” urai Setiya. “Kalau yang saya tangkap, maksudnya Pak Wakil Bupati itu menunda yang belum perlu, lalu memasukkan ke APBD perubahan. Karena dana darurat tidak boleh rehabilitasi dan rekonstruksi, hanya untuk kondisi darurat,” lanjutnya. Memajukan APBD perubahan, menurut Setiya masih mungkin dilakukan. “Yang paling logis memajukan APBD perubahan, itu dimungkinkan. Ini sudah bulan empat, nanti bulan depan mengajukan ini. Bulan enam dibahas, bulan tujuh bisa dilakukan lelang,” paparnya.(amg)

UJI EMISI

- Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Sleman mengadakan Uji Emisi bagi kendaraan dinas dan umum secara gratis, Selasa (9/4) di Lapangan Denggung. DOK. DLH KAB. SLEMAN

Warga Diajak Biasakan Cuci Tangan dengan Benar BANTUL, TRIBUN - Dinas Kesehatan (Dinkes) DIY, Selasa (9/4) melakukan sosialisasi Gerakan Masyarakat Sehat (Germas) di Balai Desa Triwidadi, Pajangan, Bantul. Martina Satiti Subekti dari UPT Balai Laboratorium Kesehatan dan Kalibrasi Dinas Kesehatan DIY mempraktikkan cara mencuci tangan yang baik dan benar agar kuman di tangan bisa hilang. Selain itu, ia menyarankan warga untuk beraktivitas fisik minimal 30 menit sehari,

makan makanan sehat dan banyak mengandung buah dan sayur, rutin memeriksakan kesehatan, tidak merokok dan minum minuman keras serta tidak mengkonsumsi narkoba. Memberikan ASI eksklusif kepada bayi juga bagian dari Germas bagi kaum ibu menyusui. Selain itu, memeriksakan kesehatan ini menurut Martina jadi salah satu hal yang kadang terlupakan, padahal manfaatnya besar. “Penyakit tidak menular seperti stroke, hipertensi, jantung menjadi

SOSIALISASI

TRIBUNJOGJA/SUSILO WAHID N

- Sosialisasi Germas di Balai Desa Triwidadi, Pajangan, Bantul, Selasa (9/4). penyebab kematian tertinggi di DIY. Tapi banyak orang tidak sadar sedang terkena penyakit ini,” kata Martina. Sementara itu Danang Wahyu Broto selaku anggo-

ta Komisi B DPRD DIY juga ikut serta mengajak warga Triwidadi melakukan pola hidup sehat yang sudah tertuang dalam program Germas. (sus)


TRIBUN BUFFER 7

RABU KLIWON 10 APRIL 2019

Jokowi dan Prabowo Temui Ribuan Pendukung SOLO, TRIBUN - Calon Presiden nomor urut 01 Joko Widodo (Jokowi) berkampanye di Solo, Jawa Tengah, Selasa (9/4). Untuk menuju lokasi acara utama di Stadion Sriwedari, Joko Widodo dan Iriana Joko Widodo, istrinya, diarak pendukungnya menggunakan kereta kencana. Jokowi tiba di Solo pukul 15.45 setelah sebelumnya berkampanye di Karawang dan Bandung, Jawa Barat. Selama arak-arakan, ada atraksi tarian topeng hitam, diperankan ratusan orang di depan kereta kencana Jokowi. Ribuan pendukungnya mengikuti Jokowi di belakang dan di samping kereta kencana. Selama di atas kereta kencana, Jokowi dan Iriana membagi-bagikan kaus kampanye berwarna putih kepada para pendukungnya. Jokowi membidik perolehan suara pada pilpres 2019 di Solo mencapai 90 persen. Menurut Jokowi, pada pilpres 2014, dia dan Jusuf Kalla mendapat suara 84 persen di Solo. “Pada 2014 kita mendapatkan 84 persen. Awas, saya berasal dari Solo, jangan sampai dapatnya sama 2014, harus lebih dari 84 persen. Setuju, acung jarinya.” Jokowi meminta pendukungnya bekerja keras mencapai target perolehan suara nomor urut 01 sebanyak 90 persen. “Kita dapat berapa nanti? Di 2019 dapat berapa? Di atas 90 persen, tunjuk jari,” ucap Jokowi tegas.

Perpanjang Kemiskinan zz Sambungan Hal 1

nya secara fisik, secara psikis juga berdampak. “Kalau bicara mengenai kenapa remaja tidak dianjurkan menikah mudah karena banyak hal yang harus dipikirkan. Psikologis yang harus dipersiapkan. Di bawah umur 20 tahun, apalagi perempuan organ reproduksi masih dalam konteks pertumbuhan, kalau melakukan hubungan seksual juga berisiko,” terangnya. Menurutnya, kasus kehamilan maupun menikah muda adalah persoalan yang memerlukan penanganan tersendiri. Banyak orang memutuskan menikah muda karena kemiskinan. Cara pandang tidak adanya pilihan yang dilakukan setelah lulus SMA, maupun alasan menghindari zina lebih baik menikah muda, hingga sekarang

Menunggu Efek Lingard zz Sambungan Hal 1

dengan visi, dan kecepatannya untuk mendorong serangan United. Menempatkan Lingard sedikit di belakang Anthony Martial, dan Marcus Rashford kala itu, terbukti sukses mematikan aliran serangan pasukan Spurs. Dan Lingard diharapkan bisa melakukan hal serupa saat melawan Barcelona dini hari nanti. Pemain timnas Inggris ini diharapkan bisa menarik para bek Barca keluar dari sarangnya, dan memberi ruang bagi Rashford, dan Martial, atau Romeru Lukaku untuk menusuk ke gawang tim Catalan. “Ini peran yang berbeda, seperti false nine. Saya suka peran baru ini karena terasa lebih bebas. Di posisi ini, Anda bisa menekan lawan dengan serangan balik cepat,” katanya. Serangan balik memang menjadi kunci Solskjaer di United, dan ia dipastikan akan melakukan hal serupa sebagai rumus untuk membuat kejutan kontra Barcelona.

DIY Paling Rawan Kedua zz Sambungan Hal 1

TNI Siap Amankan Panglima TNI, Marsekal TNI Hadi Tjahjanto menegaskan, siapapun pihak yang akan mengganggu kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) akan berhadapan dengan Tentara Nasional Indonesia (TNI). “Saya ingin memastikan, bahwa jika ada pihak-pihak yang mengganggu stabilitas politik, jalannya demokrasi, mengganggu NKRI, menganggu Pancasila, menganggu UUD 1945, dan menganggu Bhinneka Tunggal Ika, maka akan berhadapan dengan TNI,” kata Panglima TNI. Hadi juga menyatakan, kesiapannya untuk mengamankan Pemilu 2019. “Saya, Panglima TNI didampingi Kepala Staf Angkatan, dan Komandan Pasukan Khusus

Kampanye Prabowo Sementara itu, calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto berkampanye di pelataran Benteng Kuto Besak, Palembang, Sumatera Selatan, Selasa (9/4). Antusiasme para pendukung Prabowo begitu tinggi sampai baju Prabowo ditarik-tarik. Mengenakan topi koboi dan kemeja cokelat polos, Prabowo Subianto menyapa masyarakat dan mengajak mereka menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia sebelum memulai orasi. Prabowo mengaku butuh perjuangan besar untuk naik ke panggung menyampaikan orasinya. “Saya setengah mati sampai sini. Disambut orang Palembang, tangannya keras-keras, apalagi tangannya emak-emak,” cerita Prabowo yang disambut gelak tawa para hadirin. Prabowo mengatakan apa yang dia alami tersebut adalah bukti cinta dan harapan masyarakat kepada dirinya. Prabowo mengaku terharu oleh kepercayaan masyarakat kepada dirinya. “Saya tahu getaran hati. Saya merasakan tangan-tanganmu. Saya juga mencium bau keringatmu. Sangat tertegun dan terharu, begitu besar kepercayaan, tapi kami hanya manusia. Kami hanya mau menjadi alat untuk masyarakat Indonesia,” kata Prabowo. (Tribun Network/Tribun Sumsel/Tribun Jabar/sen)

masih menjadi perhatiannya. “Seperti kasus di Gunungkidul, setelah lulus SMA mau ngapain lagi kalau tidak nikah. Kemudian cara pandang, saat ini ada beberapa kelompok yang berpikir menikah muda itu ibadah, atau daripada zina jadi lebih baik menikah muda,” ungkapnya. Mukhlis menjelaskan, jika pihaknya banyak menemukan kasus pernikahan muda atau kehamilan tidak direncanakan di kalangan pelajar. Bukan hanya SMA, bahkan sempat ada kasus di Gunungkidul mengenai anak SD yang mengalami kehamilan tidak diinginkan. Dari basis data yang dimiliki oleh Dinas Kesehatan DIY, masih banyak ditemukan kasus kehamilan tidak diinginkan di kalangan remaja. Mukhlis menyampaikan, kasus kehamilan maupun pernikahan di usia remaja bukan hanya memperpanjang kemiskinan, namun juga mencabut hak seseorang sebagai anak,

karena di usia muda sudah harus menjadi orang tua “Tidak hanya anak SMA tapi SD juga pernah ada di Gunungkidul. Itu problem, ada kemiskinan baru. Selain itu, hak mereka sebagai anak tercabut karena kemudian mereka harus menjadi orang tua. Itulah alasan kenapa menikah di bawah 20 tahun tidak dianjurkan,” terangnya. Berkenaan dengan hal tersebut, PKBI DIY melakukan penanganan dengan cara pendampingan terhadap remaja yang mengalami pernikahan muda atau kehamilan tidak diinginkan. Hal tersebut dilakukan untuk meminimalisasi risiko. Selain itu, PKBI juga melakukan pengorganisasian remaja untuk mendorong perjuangan advokasi hak remaja terkait informasi dan layanan kesehatan infomasi dan layanan kesehatan seksual dan reproduksi untuk remaja kepada pemerintah. (may)

Untuk bisa bertahan dari badai serangan Messi yang performanya sedang menggila, resep utamanya tiada lain adalah para bek harus dalam kondisi 100 persen. Menurut mantan striker United, Dwight Yorke, yang harus dilakukan Paul Pogba cs adalah fokus ke pertandingan, dan bukan ke Messi seorang. “Harus bermain sempurna untuk bisa kalahkan Barca,” katanya. “Tak diragukan lagi, Messi pemain terbaik dunia. Tapi saya rasa jika kami memainkan tim secara kolektif, kami mungkin bisa unggul,” kata Yorke. Messi memang sedang gilagilanya musim ini. Masuk usia 31 tahun, ia semakin matang, dan efisien. Jadi topskor La Liga dengan 33 gol, itu artinya ia menyumbangkan hampir 41% dari gol keseluruhan Barca di La Liga. Ketajamannya mengeksekusi bola mati pun kian mengerikan. Ia tercatat mencetak enam gol dari tendangan bebas di La Liga, dan sekali di Liga Champions. Namun, sejarah mencatat, Messi seakan punya kutukan di babak perempat final Liga Champions. Dari sebelas laga terakhir di delapan besar ini, ia tak pernah mencetak gol.

Kiprah United di 16 besar lalu pun diyakini bisa menjadi modal kepercayaan diri untuk Paul Pogba cs. Setelah kalah 0-2 di kandang, United memukul balik PSG 3-1 dalam leg kedua untuk unggul gol kandang. Bermain lepas, agresif, dan percaya diri seperti itulah yang menurut mantan striker United, Andy Cole, diperlukan di laga kontra La Blaugrana ini. “Pergi dan lakukan hal yang sama (main agresif). Kami tahu United tim yang sangat bagus dan Barcelona juga,” kata Cole. “Kami pernah menunjukkan tak punya rasa takut di sana (Nou Camp, kandang Barcelona). Banyak tim yang ke sana dan menunjukkan sedikit takut. Mereka punya pemain-pemain fantastis, tapi Manchester United juga,’” kata Cole. Kedua tim pernah empat kali bertemu di Liga Champions, dengan Barca dua kali menang, dan United hanya sekali menang. Terakhir kali kedua tim bertemu dalam final Liga Champions di Stadion Wembley pada 2011. Kala itu, Barca menang 3-1 dengan gol pembuka dicetak oleh Lionel Messi. (Tribunnews/den)

TNI menyatakan, bahwa TNI dan jajaran siap mengamankan pemilihan legislatif dan pemilihan presiden tahun 2019. Kami menekankan, bahwa politik TNI adalah politik negara, TNI netral dalam pelaksanaan pileg maupun pilpres 2019,” tegas Hadi. Untuk itu, ia berharap kepada seluruh masyarakat agar dapat memahami pesannya. “Ingat,TNI adalah bentengnya NKRI, NKRI, harga mati! Mudah-mudahan seluruh bangsa Indonesia juga bisa mengerti apa yang disampaikan oleh seluruh prajurit TNI,” cetus Hadi. Waspadai Industri Hoaks Direktur Indonesian Public Institute, Karyono Wibowo menyatakan, Pemilu 2019 masih menyisakan masalah. Diantaranya adalah meningkatnya jumlah berita bohong atau hoaks hingga ia memprediksi produksi hoaks tak akan berhenti sampai pencoblosan tanggal 17 April 2019.

“Hoaks sekarang seolah sebuah industri, saya kutip data Kemenkominfo bahwa sepanjang Agustus 2018-Februari 2019, ada 771 konten hoaks dimana 181 diantaranya bermuatan politik,” ujar Karyono. Masalah lain, menurut Karyono, adalah adanya intimidasi atau teror pembakaran kendaraan bermotor di Jawa Tengah dan Jawa Timur. “Peristiwa di dua wilayah itu pasti berkaitan politik, karena keduanya adalah basis suatu partai politik,” ujarnya. Karyono pun mengingatkan, adanya ancaman penerapan propaganda ala Rusia pada Pemilu 2019, misalnya pada kemenangan Donald Trump atas Hillary Clinton dalam Pemilu Amerika Serikat. “Kalau itu berhasil di Indonesia, maka akan menjadi role model sehingga menjadi ancaman demokrasi serta peradaban,” tandasnya. (Tribun Network/gta/zal/ wly)

Siswa SMA De Britto Raih Beasiswa ke Jerman YOGYA, TRIBUN - Vincent Matthew Aryawan dari kelas XI IPA 1 dan Michael Davis Aryasakti dari XI IPS 3 berhasil menjadi yang terbaik dalam ujian sertifikasi bahasa Jerman dan terpilih mendapatkan beasiswa kursus musim panas di Jerman. “SMA De Britto merupakan Partner Schuler (sekolah mitra) atau sering disingkat PASCH dengan Pemerintahan Jerman di samping 29 sekolah lain di Indonesia. SMA De Britto termasuk 10 sekolah pertama di Indonesia menjadi sekolah partner di bawah koordinasi Goethe Institute”, kata Kepala SMA Kolese De Britto, Ag Prih Adiartanto, Senin (8/4).

Bupati Dorong Gerakan zz Sambungan Hal 1

lah nikah dini telah menjadi fokus perhatian masyarakat, karena hingga tingkat dusun telah berinisiatif melakukan “Gerakan Stop Nikah Muda”. Gerakan tersebut diprakarsai oleh masyarakat langsung, mulai RT/RW, dukuh setempat, hingga KUA yang deklarasinya sudah banyak dilakukan di kecamatankecamatan. “Menanggulangi nikah muda perlu komitmen bersama, tidak hanya pemkab saja yang bergerak,” ucapnya. Selain akan memanggil DP3AKPBMD, Badingah juga akan memanggil Dinas Pendidikan Pemuda dan olahraga (Disdikpora) Kabupaten Gunungkidul. “Jika ada kenaikan pada saat ini kita akan memanggil DP3AKB, beserta forumforumnya, untuk bergerak ke bawah lagi. Selain itu nikah muda tidak lepas dari pendidikan, nantinya Disdikpora bisa mengumpulkan kepala sekolah untuk memberikan pendidikan seks kepada anak, dengan harapan nikah muda jangan sampai meluas,” terangnya. Sementara itu, Kepala Disdikpora Kabupaten Gunungkidul, Bahron Rasyid, mengatakan, pihaknya siap mendukung program bupati untuk menekan angka nikah usia dini dengan cara memberikan pendidikan seks sejak dini. “Jelas kami akan mengupayakannya (memberikan pendidikan seks usia dini). Kami hanya sebagian kecil dari masyarakat, jadi kami juga akan berusaha menekannya (nikah usia dini),” imbuhnya. Menurutnya, untuk menekan angka pernikahan

Aji dkk Peduli Petani Jamur zz Sambungan Hal 1

Perlu penyiraman teratur dan kondisi tempat penanaman yang lembab dan sedikit pengaruh sinar matahari dapat mengoptimalkan pertumbuhan jamur hingga masa panen,” katanya. Selama ini, terangnya, para pembudidaya melakukan penyiraman dengan cara manual dan hanya mengandalkan termometer ruangan. Di sinilah kendala tersebut terjadi, dimana petani jamur bergantung pada termometer ruangan dan harus bolak-balik melakukan penyiraman. Menurut Aji, pada perta-

Hari itu, Goethe Institute Indonesia mengumumkan hasil ujian sertifikasi bahasa Jerman A1, A2, B1 untuk SMA De Britto. Pencapaian nilai ujian sertifikasi bahasa Jerman kali ini lebih dari 70 %, sehingga membuahkan hasil 2 siswa terbaik mendapatkan beasiswa untuk mengikuti kursus musim panas di Jerman bulan Juli nanti. Keberhasilan ini berkat usaha para siswa dan guru yang mendampingi dalam pembelajaran bahasa Jerman. Berkat usaha optimal dari guru bahasa Jerman, dua siswa SMA De Britto berhasil mendapatkan beasiswa. “Sebagai sekolah partner, setidaknya

ada tiga keuntungan yang dapat diperoleh: pembelajaran bahasa Jerman dengan kurikulum standar Goethe, pelatihan metodik dan didaktik untuk guru yang mengajar, dan para siswa yang memenuhi syarat berhak mengikuti ujian sertifikasi dengan biaya murah” tambah Kepala Sekolah. SMA Kolese De Britto tercatat salah satu sekolah yang mendapatkan nilai ujian bahasa Jerman terbaik. “De Britto mendapatkan nilai paling bagus diantara 3 sekolah di DIY dan Jawa Tengah dan ini tentu berkat guru bahasa Jerman yang handal,” kata Frau Iin Meyer sebagai perwakilan Goethe Institute Indonesia. (rls)

dini, harus diimbangi oleh masyarakat karena pergaulan anak tidak hanya pada tingkat satuan pendidikan, tetapi juga banyak di masyarakat. “Nikah dini berangkat dari pola pergaulan, itu kan pergaulan di masyarakat, terlebih orang tua juga harus meningkatkan perhatian kepada pergaulan anak,” ucapnya. Saat ini, pihak Disdikpora sudah ada pola yaitu 1:5 atau 1:10, maksudnya satu guru menjadi pembimbing 5-10 murid tergantung jumlah siswa yang ada di sekolah masing-masing. “Dari situlah siswa-siswa kelas 1-3 SMP akan berinteraksi dengan guru pembimbing, tidak hanya masalah akademik saja tetapi juga masalah keluarga, hingga bagaimana menyalurkan rasa tertarik dengan lawan jenis. Dalam mata pelajaran juga telah ada pengenalan terkait seks, tetapi memang tidak vulgar sesuai substansinya,” tutupnya. Pengadilan agama Diberitakan sebelumnya, Humas Pengadilan Agama Kabupaten Gunungkidul, Barwanto, menjelaskan, selain karena hamil di luar nikah, mereka yang mengajukan dispensasi nikah karena telah putus sekolah pada tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP). Kemudian, mereka terpaksa bekerja di luar daerah yang jauh dari keluarganya, sehingga menikah muda dianggap sebagai satu di antara solusinya. “Pengajuan dispensasi nikah bagi kalangan pelajar dan yang sudah bekerja, perbandingannya 50:50. Rata-rata memang mereka sudah hamil duluan,” ungkapnya. Kepala DP3AKBPD Gunungkidul, Sujoko, menga-

takan, pihaknya akan terus menyosialisasikan kepada masyarakat agar tidak melakukan nikah pada usia dini. Menurutnya, dispensasi nikah rata-rata diajukan oleh pria berumur di bawah 19 tahun, dan untuk wanita berumur di bawah 16 tahun. Menurutnya, saat ini banyak keluarga senang melihat anaknya segera menikah. “Kami selalu bekerja sama dengan berbagai elemen masyarakat untuk selalu komitmen meningkatkan kesadaran sekaligus mendukung terwujudnya Kabupaten Layak Anak (KLA). Kami ada program “gendong tas dahulu sebelum gendong anak” yang terus kami sosialisasikan ke desa-desa,” pungkasnya. Tanggung jawab bersama Sementara itu, Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (DP3AP2) DIY tak menampik banyaknya pernikahan usia dini di Gunungkidul. Hal tersebut layak menjadi perhatian. Permasalahan ini hanya bisa diselesaikan jika semua elemen bersinergi sesuai peran masingmasing. Kasi Data Informasi Gender dan Kerja Sama DP3AP2 DIY, Arif Nasiruddin, Selasa (9/4), menjelaskan, jumlah putusan dispensasi nikah yang diputuskan oleh Pengadilan Agama di DIY 2018 sejumlah 77 putusan terbilang tinggi di DIY. Angka terendah di Kulon Progo, yaitu 31 putusan pada 2018. “Kalau dari data Pengadilan Agama DIY, sejak 2015, jumlah putusan dispensasi nikah di DIY mengalami fluktuasi. Rata-rata kabupaten dan kota menurun pada 2016 dan 2017. Tetapi 2018 semua daerah cenderung mengalami kenaikan. Hanya Kulon Progo yang trennya

menurun,” kata Arif. Menurut Arif, secara global, kasus pernikahan di usia anak mengalami perubahan fenomena. Di zaman lampau hal ini merupakan sebuah kultur, ketika anak perempuan cenderung cepat dinikahkan di usia masih anak-anak karena faktor ekonomi keluarga. Namun kini, penyebabnya banyak karena hamil di luar nikah. Artinya, ada perubahan situasi sosial di masyarakat yang ikut mengiringi kasus pernikahan usia anak ini. Bisa karena rendahnya pengetahuan anak-anak terhadap dunia reproduksi sampai kurangnya kepedulian pihak keluarga atau lingkungan dalam membekali dan merespons fenomena ini dengan melakukan pembiaran. Belum lagi masifnya evolusi teknologi yang menjadikan setiap individu di segala tataran usia bisa mengakses internet dengan cara mudah. Padahal, konten di dunia maya sebenarnya tidak semuanya layak dikonsumsi anak-anak. Konten berupa gambar atau film berbau pornografi, misalnya. “Jadi mengurangi angka pernikahan usia anak ini melibatkan banyak pihak. Mulai dari keluarga. Orang tua misalnya, harus maksimal mendidik anak dan mengontrol pergaulannya. Di sekolah, pendidikan formal harus diberikan. Lingkungan juga harus ikut mengontrol jika aktivitas mereka menyimpang,” kata Arif. Sedangkan pemerintah dari berbagai OPD memiliki posisi strategis dan ikut serta mengatasi masalah ini. Termasuk DP3AP2 DIY yang sudah berupaya mengatasi permasalahan ini lewat sosialisasi yang secara rutin dilakukan di pelosok-pelosok wilayah, guna memberikan gambaran tentang usia layak menikah. (wsp/sus)

nian jamur tiram, suhu, kelembaban sangatlah penting bagi pertumbuhan jamur. Karenanya, dibutuhkan sensor yang dapat mendeteksi suhu dan kelembaban pada kumbung jamur tiram agar pertumbuhan jamur tiram lebih optimal. “Sedangkan untuk menyiram waktunya tak menentu dan hanya mengandalkan termometer ruangan,” terangnya. Melihat hal tersebut, Aji bersama kawan-kawannya pun berpikir untuk menciptakan alat yang dapat membantu meringankan kegiatan menyiram jamur tiram. Akhirnya, mereka berinisiatif menciptakan alat yang diberi nama Petis, yang dapat bekerja secara otomatis, dimana penyiraman tanaman

dapat dilakukan pada waktu dan suhu yang tepat. Aji menyebutkan, agar pertumbuhan jamur lebih optimal, dibutuhkan sensor yang dapat mendeteksi suhu dan kelembaban. Pada umumnya, tandasnya, suhu yang baik bagi jamur tiram adalah antara 24°C sampai dengan 27°C. “Alat ini dirancang untuk mengatur suhu kumbung jamur agar efektifitas dan kualitas jamur meningkat. Juga mengubah penyiraman jamur manual menjadi otomatis, sekaligus mengurangi angka gagal panen jamur,” tambahnya. Moh Fakhril Assyroh Kaffah menambahkan, bahwa Petis menggunakan sensor digital DHT 11 yang dapat mengukur suhu dan kelem-

baban udara di sekitarnya, board mikrocontroler Arduino UNO berbasis ATmega328 (datasheet), pompa air DC dan nozzle sprayer embun berfungsi untuk menurunkan suhu dan menaikkan kelembaban. “Cara kerjanya, Petis diatur suhu dan kelembabannya melalui program. Misalnya, suhu atau kelembabannya tak sesuai yang sudah diatur, akan mengaktifkan pompa air yang akan menyemprot kumbung. Jika suhu dan kelembabannya tak sesuai, data yang terbaca sendor dikirim ke server agar bisa diakses lewat aplikasi android. Hal ini agar petani bisa memantau suhu dan kelembaban secara real time,” ungkapnya. (Siti Umaiyah)


8 RABU KLIWON 10 APRIL 2019 6 SYA'BAN 1440 NO 2891 /TAHUN 7

Rini Mengalah Demi Jokowi Puncak HUT BUMN Diundur 20 April ANTARA FOTO/ZABUR KARURU

SINERGI -

Masyarakat dan pegawai BUMN melakukan senam bersama saat Festival Link Aja di Gelora Delata Sidoarjo, Jawa Timur, Minggu (7/4).

Perindo DIY Gelar Fogging di 30 Lokasi YOGYA, TRIBUN - Partai Perindo DIY menggelar fogging atau pengasapan menangkal nyamuk penyebab demam berdarah dengue di 30 titik lokasi di Kota Yogyakarta dan Bantul. Fogging ini bagian dari program fogging serentak secara nasional yang dicanangkan Ketua Umum Perindo, Hary Tanoesoedibjo. “Hari ini kami menggelar fogging di Kota Yogyakarta dan di Bantul,” kata Ketua DPW Partai Perindo DIY, Nanang Sri Rokmadi didampingi Sekretaris DPW Perindo DIY Imansyah, di sela kegiatan fogging, Selasa (9/4). Nanang mengatakan, fogging menjadi salah satu aksi sosial yang banyak diminta oleh masyarakat. Apalagi dalam musim pancaroba seperti ini, banyak kasus demam berdarah. Bahkan dalam setiap pekan, mereka mampu menggelar fogging di berbagai lokasi. Pengasapan secara serentak ini juga dinilai lebih efektif. Dengan cara tersebut maka sekaligus mempersempit area nyamuk dewasa dan tak akan berpindah ke tempat yang bebas dari asap fogging. “Misalnya kami fogging di daerah A, maka bisa saja pindah terbang ke tempat lain B karena tak diasapi. Maka sesuai dari instruksi Ketua Umum Perindo, kami laksanakan fogging nasional di seluruh Tanah Air,” ujarnya.

Hary Tanoe sendiri memimpin fogging nasional yang diadakan serentak di seluruh Indonesia ini secara langsung di Sibolga, Sumatera Utara. Diharapkannya aksi nyata fogging yang dilaksanakan secara serentak bisa dirasakan dan membantu masyarakat Indonesia. “Belakangan wabah demam berdarah di mana-mana, terutama saat curah hujan tinggi seperti sekarang. Jadi 6 bulan terakhir Perindo semakin aktif memberikan bantuan fogging di seluruh Indonesia. Hari ini kami melakukan serentak secara nasional dan saya pimpin sendiri dari Sibolga,” ungkap Hary Tanoe,. Partai berlambang Rajawali Biru ini, imbuhnya, memang memiliki salah satu program utama berupa fogging. Selama ini para kader dan pengurus di daerah selalu siap melayani permintaan masyarakat guna melakukan pengasapan gratis. Bahkan, seluruh kantor Partai Perindo di tiap daerah sudah memiliki peralatan fogging yang lengkap. “Sambutan masyarakat juga positif dan antusias, bahkan rekan-rekan, warga juga ambil bagian bersama kami. Pesan kepada ibu-ibu dan masyarakat, mari kita jaga lingkungan kita untuk menjadikan Indonesia lebih baik dan sejahtera,” tegasnya. (rls)

JAKARTA, TRIBUN Menteri BUMN, Rini Soemarno, menepis adanya isu soal pegawai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) diminta ikut kegiatan kampanye Calon Presiden nomor 01 atau petahana, Joko Widodo (Jokowi). Hal itu dilakukan bersamaan hari ulang tahun (HUT) Kementerian BUMN, yang jadwalnya bersamaan kampanye akbar Jokowi yang digelar pada 13 April. Menurut Rini, tak ada upaya mobilisasi massa untuk kampanye terselubung calon presiden nomor urut 01 Jokowi. “Nah, itu saya enggak mengerti, kenapa? Enggak ada. Maaf ya, sorry ini enggak kampanye terselubung,” kata Rini. Kata Rini, rangkaian acara HUT BUMN sudah digencarkan sejak beberapa bulan sebelumnya. “HUT ke-21 BUMN jatuh tanggal 13, jadi sejak awal sudah bikin jadwal. Kita bikin acara ultah dimanamana, BUMN kan di seluruh Indonesia, minggu lalu di Sidoarjo Jawa Timur. Minggu sebelumnya di Medan,” ujar Rini. Selain itu, Rini menjelaskan, mengapa kawasan Monas dipilih sebagai lokasi acara puncak HUT BUMN. Hal itu karena, Monas lokasi gedung baru diantara perusahaan berpelat merah yang akan di-

HUT ke-21 BUMN jatuh tanggal 13, jadi sejak awal sudah bikin jadwal. Kita bikin acara ultah dimana-mana, BUMN kan di seluruh Indonesia bangun, yaitu DanaReksa. “Seluruh karyawan BUMN, kalau mau ikut acara itu harus mendaftarkan diri melalui LinkAja, karena kita pada saat yang sama ada Festival LinkAja. Eh, ternyata di GBK ada kampanye,” kata mantan Presiden Direktur Astra itu. Lantaran jadwal yang berbenturan tersebut, lanjut Rini, pihaknya mengundurkan perayaan HUT menjadi tanggal 20 April, seusai Pemilu. “Sebelumnya sudah terjadwal tanggal 13 April, pas ulang tahun kita. Tadinya, mau diadakan di Monas atau GBK (Gelora Bung Karno), eh ternyata di GBK ada kampanye, jadinya sulit. Dan, di daerah-dae-

rah juga buat tanggal lain. Akhirnya, kami putuskan menjadi tanggal 20 April,” ujar Rini. Diberitakan sebelumnya, mantan Sekretaris Kementerian BUMN, Muhammad Said Didu menduga, ada kampanye terselubung di balik acara yang akan diselenggarakan BUMN. Awalnya, melalui akun Twitter pribadinya, Said Didu bertanya-tanya dengan munculnya surat Sekretaris Kementerian BUMN, Imam Apriyanto Putro, tentang acara yang akan digelar BUMN. Dalam surat itu berisikan sebuah imbauan kepada karyawan BUMN untuk segera mendaftarkan data diri beserta keluarga untuk keperluan kegiatan Jalan Sehat HUT BUMN 7 April 2019 di Sidoarjo. Diduga Panik Sementara Ketua Forum Humas BUMN, Rohan Hafas menilai, isu pengerahan karyawan BUMN tersebut dimunculkan pihak-pihak yang panik, karena pemilu akan berlangsung dalam waktu tak lama lagi. “Isu tersebut terlalu mengadaada. Sebab, pada 13 April memang hari tanggal berulang tahunnya Kementerian BUMN dan kami ingin menggembirakan pegawaipegawai BUMN yang atas kerja keras, kerja cerdas, dan kerja ikhlasnya telah membawa BUMN berkem-

bang dan bersinergi sangat baik, sehingga mampu mencatatkan laba hingga ratusan triliun, jauh lebih baik dibanding 2014 sewaktu awal ditangani Bu Rini (Menteri BUMN Rini Soemarno,” kata Rohan Hafas. “Karyawan BUMN itu ada 1 juta dari 143 perusahaan, untuk tempat yang paling cocok ya di Monas atau GBK. Jadi, kalau dengan keluarga bisa 3 juta mungkin membuat panik pada saat-saat masa kampanye ya. Padahal, kita merayakannya hanya internal. Mau kampanye apa kalau hanya internal,” tambahnya. Rohan menjelaskan, Rangkaian HUT BUMN sudah dimulai sejak Februari lalu, dengan promosi aktivasi aplikasi LinkAja. Selain itu, lanjutnya, ada kegiatan kerja bakti antara BUMN dan masyarakat untuk melakukan bersihbersih lingkungan dan mengadakan kelas-kelas kreatif maupun magang bersertifikat sebanyak 11 ribu kesempatan magang kepada universitas-universitas di berbagai daerah seluruh Indonesia, khususnya daerah-daerah kecil, semacam Ciamis, Tasik, dan lainnya. “Jadi intinya, kami itu cuma ingin berulang tahun,” tandasnya. (Tribun Network/ria/nis/wly)


MALIOBORO BLITZ Anggaran Diusulkan Rp10,6 Miliar 9

RABU KLIWON 10 APRIL 2019

Rehabilitasi Makam Raja-Raja di Imogiri Angka usulan untuk rehabilitasinya memang sekitar Rp10,6 miliar. Beni Suharsono

YOGYA, TRIBUN - Anggaran untuk rehabilitasi Makam Imogiri diusulkan sekitar Rp10,6 miliar. Usulan anggaran dana keistimewaan (danais) ini merupakan hasil assestment dari DPUPESDM DIY untuk menghitung kebutuhan rehabilitasi kompleks makam Raja-Raja Mataram di Imogiri. “Angka usulan untuk rehabilitasinya memang sekitar Rp10,6 miliar. Ini untuk rehabilitasi kompleks Makam Imogiri dan secara detail ada di DPUESDM,” jelas Paniradya Pati DIY, Beni Suharsono, Selasa (9/4).

Paniradya Pati DIY

zz ke halaman 15

Tetap Berpegang Aturan KALANGAN legislatif meminta pelaksanaan rehabilitasi makam raja-raja di Imogiri tetap mendasarkan pada permendagri dan perda mengenai pengelolaan keuangan daerah.

Meksipun, rehabilitasi ini menggunakan dana keistimewaan (danais). “Kalau saran saya seluruh zz ke halaman 15

Perbaikan Makam Imogiri DPUPESDM DIY telah menghitung biaya rehabilitasi Makam Imogiri mencapai Rp10,6 miliar. Anggaran itu diusulkan pada perubahan penggunaan danais termin 2 tahun 2019. Makam Raja-Raja Mataram di Imogiri mengalami kerusakan akibat tanah longsor bulan lalu. Rehabilitasi itu menjadi prioritas mengingat strategisnya kawasan itu. Termasuk pula mencegah meluasnya dampak dari longsor jika tak segera direhabilitasi.

KPI DIY: Pilih Caleg Perempuan YOGYA, TRIBUN - Koalisi Perempuan Indonesia (KPI) DIY menggelar aksi damai menjelang Pemilu 17 April 2019 mendatang. Dimulai pukul 09.30, aksi ini dihadiri sekitar 500 orang dari Bantul, Kota Yogyakarta, Sleman, dan Gunungkidul. Aksi damai itu, menurut Halimah Ginting selaku Sekretaris Wilayah KPI DIY, bertujuan untuk mengajak masyarakat luas khususnya perempuan, agar memilih perempuan demi memenuhi kuota 30% di legislatif menurut undang-undang. “Agar cazz ke halaman 15

AKSI DAMAI

TRIBUN JOGJA/HASAN SAKRI

- Perempuan yang tergabung dalam Koalisi Perempuan indonesia (KPI) DIY melakukan aksi damai menyuarakan partisipasi Pemilu 2019 di halaman DPRD DIY, Selasa (9/4).

GRAFIS: FAUZIA RAKHMAN

Yang Tidak Banyak Diketahui Ketika Kali Celeng Meluap (2-Habis)

Berharap Solusi Soal Banjir Bandang Bekas endapan lumpur sisa banjir masih lekat menempel di dinding dan pelataran rumah warga di Kampung Paduresan, Kelurahan/Kecamatan Imogiri, Bantul. Meski pun umumnya telah coba dibersihkan tapi di dinding masih terlihat membekas garis. Garis itu menjadi tanda, seberapa tinggi debit air saat banjir bandang itu datang.

TRIBUN JOGJA/AHMAD SYARIFUDIN

TERKINI - Kondisi terkini Kali Celeng pascabanjir yang melanda bulan lalu. Foto diambil Senin (8/4).

M

aterial bambu dan sisa-sisa sampah dari luapan sungai juga masih terlihat di sekitar jalan. Kata Suryono--Ketua Komunitas

Kali Celeng--ketika banjir surut seluruh kampung di Paduresan penuh dengan lumpur. Ia sendiri telah kerja bakti membersihkan kampung dan member-

sihkan rumahnya selama beberapa hari. Namun sisa lumpur memang sedikit sulit dibersihkan. “Lihat ini masih banyak yang menempel,” kata dia. Telunjuknya kemudian mencolek dinding dan memperlihatkan sisa lumpur di jarinya. Ada bekas lumpur yang menempel. Menurut Suryono lumpur sisa Banjir luapan Kali Celeng memang sulit dibersihkan. Berbeda dengan air sungai pada umumnya.

Namun lebih daripada lumpur--pascabanjir bandang--yang ditakutkan oleh Suryono dan masyarakat Paduresan Imogiri serta warga terdampak banjir sebenarnya adalah terkait kesehatan. Masalah penyakit yang menurutnya mulai bermunculan. “Seperti diare, ispa, dan saya khawatir sakit lepto,” katanya. Sakit lepto yang ‘mungkin’ dimaksud oleh Suryono adalah leptospirosis--penyakit akibat bakteri yang

menyebar melalui air seni hewan yang terinfeksi--. Ketakutan itu memang beralasan. Ia sendiri bercerita kalau ada tiga warga terdampak banjir yang telah terserang penyakit jenis ini. Dua orang berhasil sembuh dan satu lainnya meninggal dunia. Dia berharap ada uluran tangan dari instansi ataupun lembaga swadaya masyarakat yang bergerak zz ke halaman 15


TRIBUN BIZ 10

RABU KLIWON 10 APRIL 2019

Sriwijaya Air Group Rayakan Hari Autisme Sedunia

IST

HARI AUTIS

- Sriwijaya Grup menggelar acara perayaan Hari Autisme Sedunia yang diadakan Senin, (8/4/2019) di Bandara Internasional Soekarno Hatta.

JAKARTA, TRIBUN - Dalam memperingati Hari Autisme Sedunia yang jatuh pada 2 April 2019 lalu, Sriwijaya Air Group mengadakan kegiatan visit airport bertajuk ‘Sriwijaya Air Group #StandwithAutism’. Kegiatan tersebut melibatkan sejumlah anak-anak autis yang tergabung dalam Panti Sosial Bina Grahita Belaian Kasih, Jakarta Barat dan dilaksanakan pada Senin, (8/4/2019) di Bandara Internasional Soekarno Hatta. Vice President Corporate Secretary Sriwijaya Air Group, Retri Maya mengungkapkan, melalui kegiatan ini Sriwijaya Air dan Nam Air berupaya untuk berbagi pengalaman serta memberikan pengetahuan tentang dunia penerbangan kepada para peserta. Pihaknya sengaja memilih peserta yang memang belum pernah memiliki pengalaman datang ke airport dan bahkan belum pernah naik maskapai penerbangan.

Dalam kesempatan ini, para peserta diajak untuk melihat secara langsung seluruh tahapan atau proses layanan Sriwijaya Air Group mulai dari check-in counter sampai menuju ke dalam kabin pesawat. Disamping itu, pada akhir kunjungan para peserta juga diajak berkeliling ke seluruh area bandara Soekarno Hatta untuk lebih memberikan pemahaman mengenai seluruh fasilitas yang ada di Bandar Udara. Raut bahagia tampak kentara dari wajah seluruh peserta yang hadir dan mereka pun tampak sangat antusias mengikuti rangkaian kegiatan tersebut. “Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk aktifitas sosial dari perusahaan. Semoga hal ini, baik Sriwijaya Air dan Nam Air dapat terus memberikan nilai positif kepada seluruh masyarakat Indonesia,” kata Maya. (jsf)

Garuda Sediakan 170 Ribu Kursi Promo Diskon Tiket Bertingkat hingga 65 Persen YOGYA, TRIBUN - Maskapai nasional Garuda Indonesia melalui program “Garuda Indonesia Online Travel Fair (GOTF) Festival” terus menyediakan berbagai pilihan harga penawaran khusus (diskon tiket) dengan alokasi kursi tiket promo yang masih tersedia sebanyak 170 ribu pada periode minggu terakhir GOTF Festival dari tanggal 8 April hingga 12 April 2019 mendatang. Adapun total alokasi kursi tiket promo secara keseluruhan yang disediakan Garuda Indonesia pada periode GOTF Festival 2019 ini mencapai sekitar 500 ribu kursi. Lebih lanjut alokasi kursi tiket promo tersebut terdiri dari berbagai pilihan diskon tiket penerbangan bertingkat seperti diskon hingga 35%, 50%, maupun 65%. “Dalam rangka memperingati HUT Kementerian BUMN Ke-21, Garuda Indonesia memberikan berbagai pilihan harga tiket coret de-

ngan potongan harga khusus bagi tiket penerbangan domestik yang dihadirkan melalui program GOTF Festival 2019,” kata Vice President Corporate Secretary Garuda Indonesia M Ikhsan Rosan. “Perlu kami tekankan juga bahwa mengingat respon masyarakat yang sangat tinggi terhadap promo ini sehingga ketersediaan tiket promo untuk schedule penerbangan yang paling banyak diminati masyarakat sudah terlebih dahulu diserap pasar. Untuk itu kami turut mengimbau kepada masyarakat untuk cermat dalam memilih jadwal penerbangan khususnya dengan memastikan bahwa schedule yang dipilih sesuai dengan ketersediaan harga promo yang ada,” jelas Ikhsan. Rute Beberapa rute yang masih tersedia harga diskon tersebut diantaranya adalah rute

Jakarta – Padang, Jakarta – Lombok, Jakarta – Labuan Bajo, Jakarta – Pontianak, Jakarta – Aceh, Jakarta -Batam, Jakarta – Balikpapan, Jakarta – Palembang, Jakarta – Bengkulu, Jakarta – Sorong, Jakarta – Kendari, Jakarta - Ambon hingga Jakarta – Jayapura, Makassar – Ambon, Balikpapan – Palembang, dan Ambon - Langgur yang beberapa schedule penerbangannya masih tersedia hingga tanggal 12 April 2019 mendatang. “Kami akan terus memastikan bahwa penurunan harga menjadi komitmen berkelanjutan Garuda Indonesia dalam menyediakan pelayanan maskapai bintang 5 dengan tarif yang kompetitif sehingga dapat menjangkau seluruh masyarakat Indonesia. Berbagai program potongan harga akan terus dilakukan sesuai dengan ekspektasi pelanggan melalui travel fair atau online market,” kata Ikhsan. (vim)

Yamaha Rilis Nmax Matte Red YOGYA, TRIBUN - Saat ini MAXI Yamaha merupakan kategori yang paling diburu konsumen dengan berbagai line up yang tersedia. Nmax merupakan skutik MAXI Yamaha yang sejak peluncurannya di tahun 2015 silam, telah mengubah gaya berkendara konsumen. Yamaha pun sudah beberapa kali menyegarkan tampilan Nmax demi memuaskan konsumen. Yang teranyar di tahun 2019 ini diluncurkan Nmax Matte Red dengan velg warna hitam. ”Deretan skutik MAXI Yamaha dikenal memiliki warna-warna menarik yang sesuai trend sehingga disukai konsumen. Salah satunya adalah Matte Red yang sudah terdapat pada Xmax dan Lexi. Untuk melengkapi jajaran skutik MAXI Yamaha dengan pilihan warna khas MAXI, kini kami hadir-

kan pula warna Matte Red dilengkapi velg hitam pada Nmax. Konsumen pun punya pilihan Nmax warna merah yang mudah menarik perhatian orang dan makin bangga mengendarai Nmax,” papar Yordan Satriadi, Deputy GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM). Yamaha memasarkan Nmax Matte Red dengan harga Rp 27.540.000 on the road Jakarta. Maka kini Yamaha Nmax punya lima warna pilihan setelah sebelumnya sudah hadir Matte Black dan Matte Gray dengan velg emas, Blue dengan velg hitam, dan White dengan velg perak. Sedangkan Nmax ABS tetap tersedia dengan 4 warna yaitu Matte Black dan Matte Grey dengan velg emas, Blue dengan velg hitam, dan White dengan velg perak. (vim)

Market Line

IHGMA DPD DIY Tanam 1.000 Bibit Dukung Hari Bumi INDONESIA Hotel General Manager Association (IHGMA) DPD Yogyakarta mendukung kegiatan penanaman seribu pohon dalam rangka Hari Bumi pada baru baru ini yang diadakan oleh Balai KSDA Yogyakarta. Ketua IHGMA Herryadi Baiin dan beberapa member IHGMA lainnya secara aktif terlibat dalam penanaman 1000 bibit native spesies yang ditanam di Suaka Margasatwa (SM) Paliyan, Gunungkidul. Gelaran ini merupakan road peringatan hari bumi tahun 2019 yang dilaksanakan Balai KSDA Yogyakarta. Selain hotel – hotel yang terlibat dalam anggota IHGMA seperti Hotel The Rich, Hotel Tara, Hotel Grand Zuri, Hotel Ross In, Hotel Platinum, kegiatan ini juga mendapat dukungan banyak pihak seperti UPT Kementrian Lingkungan Hidup Kehutanan lingkup (KLHK) DIY, Dinas LHK D.I.Yogyakarta, Dodiklatpur, Mitsui Sumitomo Inc, Mupika Paliyan dan Saptosari, Kelompok Tani Hutan, Kader Konservasi, dan Pelajar SMA 1 Semin dengan total personil sebanyak 200 orang. Penanaman ini difokuskan di petak 136 pada blok rehabilitasi SM Paliyan. Jenis tanaman yang ditanam terdiri dari Terbelo Pusuh, Mojo, Elo, Bulu, Kepuh, Talok, Ipik, dan Pulai. (vim)

IST

PENGHIJAUAN

- Ketua IHGMA Herryadi Baiin menanam pohon dalam aksi penghijauan 1000 bibit spesies yang ditanam di Suaka Margasatwa (SM) Paliyan, Gunungkidul.

Banyu Awun Sajian Minuman Segar Khas Aston Solo ASTON Solo Hotel kembali menghadirkan menu baru bulan ini. Pada bulan April ini Chef Felix menghadirkan menu utama Seafood Pepes, menu yang terdiri dari mix seafood, grated coconut, mix traditional herbs slice egg, fried soya bean dan bean cake ini dapat dinikmati dengan harga Rp 31.000 nett.

Pada menu beverage, Assistant Food and Beverage Manager, Bastian Adiasta menghadirkan 2 (dua) minuman segar yaitu Srengenge Sore yang terdiri dari olahan buah tomat, wortel dan madu. Minuman segar dan menyehatkan ini hanya dibanderol dengan harga Rp 21.510 ,- net. Minuman lainnya adalah

banyu awun. “Dinamakan banyu awun karena awun dalam bahasa Jawa berarti embun, seperti tampilan pada minuman ini yang terdapat bulir-bulir soda yang nampak seperti embun segar,” ujar Bastian Adiasta. Minuman ini seharga Rp 23.230 ,- net memiliki komposisi lychee green syrup, cucumber, selasih, dan

sprite. Tak lupa sebagai hidangan penutup, Aston Solo Hotel menghadirkan menu spesial menyambut hari Kartini yaitu Kartiniku. Kartiniku terdiri dari peanut, best milk chocolate, red velvet mousse, orange sauce, chantilly cream dan fresh fruit hanya seharga Rp 29.000 nett. (vim)

Ajukan Tuntuntan Kepada Aplikator Layanan Transportasi

Pengemudi Daring Mogok Makan

YOGYA, TRIBUN - Sejumlah pengemudi yang tergabung dalam elemen Front Independen Driver Online Indonesia (Front Indonesia) mengajukan tuntutan kepada aplikator penyedia layanan transportasi dalam jaringan (daring), Selasa (9/4) siang. Protes tersebut disinyalir akibat tindakan yang diakui oleh para pengemudi telah merugikan secara sepihak dari penyedia layanan baik Grab Indonesia maupun Gojek Indonesia, yang alhasil berpengaruh terhadap pendapatan mereka. Protes dilayangkan dalam bentuk aksi mogok makan oleh dua orang perwakilan Front Indonesia masing-masing Sabar Gimbal dan Andi Kartala di depan kantor perwakilan Gojek Indonesia Yogyakarta, di wilayah Giwangan. “Aksi mogok ini sebenarnya adalah dampak dari dapur driver online di Yogya-Jateng yang te-

lah kebobolan,” kata Juru Bicara Front Indonesia, Ardy Syihab ditemui di lokasi. Ada sejumlah tuntutan yang disampaikan dalam aksi tersebut. Front Indonesia meminta manajemen penyedia layanan transportasi daring baik Gojek Indonesia maupun Grab untuk melakukan pemutihan terhadap akun pengemudi yang ditangguhkan (suspend). Selain itu mereka juga menyampaikan kepada penyedia layanan untuk menghapuskan sistem peringkat dan alokasi order, mengembalikan jumlah poin skema insentif untuk wilayah Yogyakarta dan Jawa Tengah, serta meninjau ulang perjanjian kemitraan yang lebih mengedepankan kesetaraan dan berkeadilan. “Aksi mogok makan ini akan terus kita lakukan sampai dengan tuntutan kita dipenuhi, kalau belum tidak akan kita hen-

tikan,” tambah Ardy. Sekretaris Front Indonesia, Ariyanto Nugroho menyampaikan, pihaknya hanya menginginkan kesetaraan yang adil diantara sesama pengemudi dalam bekerja. Menurutnya ada indikasi bahwa terdapat pengemudi yang diutamakan dibanding pengemudi lainnya, sehingga berbuntut pada penghasilan. Ruang Dialog Sementara pada kesempatan yang sama Head of Regional Corporate Affairs Gojek, Alfianto Domy Aji mengutarakan, pihaknya akan membuka ruang dialog kepada para pengemudi yang menyampaikan tuntutannya itu. Menanggapi poin-poin tuntutan yang dilayangkan oleh Front Indonesia, Domy menjelaskan bahwa saat ini pihaknya tengah memprioritaskan perbaikan kebijakan sistem suspensi sehingga dapat lebih mudah dipahami dan

terkomunikasikan dengan baik pada para pengemudi. Untuk poin order prioritas, Dony mengatakan hal itu tidak lagi menerapkan sistem yang lama, dimana parameter yang dilihat adalah jarak pengemudi dengan si pemesan layanan. Saat ini tiap pesanan yang dilakukan konsumen akan disebar kepada mitra yang berada pada radius tertentu. Kemudian, mitra yang paling rajin (tidak pilih-pilih order) dan memiliki rating tinggi berpeluang lebih besar untuk mendapatkan order tersebut. “Kemudian untuk skema insentif. Skema insentif akan selalu menyesuaikan dengan kondisi pasar karena tujuan utama pemberlakuan itu adalah untuk mengupayakan titik temu terbaik antara permintaan pelanggan dan ketersedian mitra Gojek,” katanya. (jsf)

MOGOK MAKAN

TRIBUN JOGJA/YOSEF LEON

- Pengemudi daring yang tergabung dalam elemen Front Indonesia melayangkan tuntutan kepada manajemen penyedia layanan transportasi daring dengan bentuk mogok makan, Selasa (9/4) di kantor perwakilan Gojek Indonesia.


G S SIPI GOSIPI 11

21

RABU KLIWON 10 APRIL 2019

RABU, 10 APRIL 2019

Syahrini dan Reino Barack Ikut Kajian PASANGAN Syahrini dengan Reino Barack kian makin mesra. Syahrini dengan Reino Barack diketahui baru-baru ini tengah mengikuti kajian Islam di Medan, Sumatera Utara. Pada kajian tersebut, Reino Barack terlihat berbeda dengan baju koko simple. Senada dengan sang suami, Syahrini juga tampil ayu dalam balutan muslim warna putih. Syahrini dan Reino Barack hadir dengan sederet pasangan selebriti antara lain Zaskia Sungkar, Fenita Arie, Arie

Untung, dan Dhini Aminarti. Terkait hal itu, artis Shireen Sungkar yang juga kerap mengikuti kajian, mengakui pelantun Restu itu memang hadir pada kajian Islam di Medan. Tapi sayangnya, saat itu Shireen tak hadir pada kajian tersebut. "Di mana? Aku di Jakarta mbak. Kia. Oh iya, Kia yang di Medan," kata Shireen Sungkar saat Grid.ID temui di kawasan Antasari, Cipete, Jakarta Selatan, Senin (8/4). Sejak mengikuti kajian, menurutnya Syahrini tak pernah bercerita soal priba-

dinya. Ia lebih banyak sharing mengenai ilmu tentang agama Islam. "Kita kan enggak pernah ngomongin apa-apa di grup. Kita cuma share tentang pengajian aja," ucap Shireen. Selain itu, Shireen mengaku pasca Syahrini dan Reino menikahi, ia belum kembali bertemu dengan wanita yang mempopulerkan jambul khatulistiwa itu. "Setelah menikah belum pernah ketemu. Belum pernah ada kesempatan ketemu," katanya. (grid.id/Corry Wenas Samosir)

INSTAGRAM/MRS. BARACK

IKUT KAJIAN-

Syahrini dan Reino Barack mengikuti kajian Islam di Medan.

TRIBUNNEWS/JEPRIMA

FOKUS URUS ANAK- Selebriti Shireen Sungkar saat ditemui di Pondok Indah, Jakarta Selatan. Shireen Sungkar berbagi cerita mengenai penolakan berbagai tawaran syuting yang menghampirinya lantaran ia ingin fokus mengurus anak-anaknya hingga melihat tumbuh besar.

DIRECT POINTS • Shireen Sungkar belajar dari pengalaman dalam mengasuh anak-anaknya • Pengalaman mengasuh anak pertama dan kedua membawa perubahan pada diri Shireen • Saat mengasuh anak ketiganya ia sudah tidak kaget • Saat anaknya sakit, Shireen mengaku tidak sepanik dulu

SHIREEN Sungkar belajar dari pengalaman dalam mengasuh anak-anaknya. Pengalaman mengasuh anak pertama dan kedua membawa perubahan pada diri Shireen saat mengasuh anak ketiganya, terutama dalam mengatur emosi. Shireen Sungkar menceritakan saat ini ia lebih tenang ketika mengetahui ada anaknya yang tiba-tiba sakit dibandingkan saat dulu baru memiliki anak pertama. “Gak sepanik waktu punya anak satu sih sebenarnya. Pastikan pengalaman, jadi kalau udah panas udah tau apa yg mesti kita lakuin. Jadi sudah mulai terbiasa gitu,” ungkap Shireen Sungkar saat ditemui di kawasan Jakarta Selatan, Senin (8/4). Shireen Sungkar pun merasa kalau ia lebih tenang

dibandingkan sang suami Teuku Wisnu saat mengetahui kalau ada anak mereka yang sakit. “Bukan lebih bawel. Yang lebih panikan adalah mas Wisnu sebenarnya. Ya emang anaknya lebih, 'hah kenapa lagi' padahal udah sering bahas,” ungkap Shireen Sungkar. Tetapi kalau tiba-tiba anak-anaknya sakit berbarengan Shireen Sungkar pun mengaku kalau cukup menguras pikirannya. Biasanya saat ada yang sakit ia langsung untuk memboyong anak-anaknya untuk melalukan pengecekan dan pengobatan ke dokter. “Ya pusing. Pastilah. Seperti tadi pagi jam setengah 8 udah ke dokter. Cuma ya memang begitu kalau punya anak gitu kan,” pungkas Shireen Sungkar. (Tribunnews/Apfia Tioconny Billy)

Kayak Super Sonic SIAPA tidak kenal kakak beradik Zaskia Sungkar dan Shireen Sungkar? Sebelum memutuskan berhijab, keduanya sempat berkarier di bidang tarik suara dengan duo The Sisters. Kini, Zaskia lebih memilih berbisnis bersama suaminya, Irwansyah. Sementara Shireen lebih banyak mencurahkan waktunya untuk ketiga anaknya, Adam, Hawwa, dan Shafiyyah. Baru-baru ini, Shireen terlihat mengunjungi kediaman Zaskia bersama Adam dan Hawwa. Dari kanal Youtube The Sungkars Family pada Senin (8/4), kedua anak Shireen tersebut sempat membuat keributan. Saat diajak pulang oleh kedua orang tuanya, baik Adam dan Hawwa kompak tidak ingin pulang. Keduanya memilih untuk tinggal dan tidur di rumah Zaskia. "Adam mau

Makanan Jiwa ARTIS peran Maudy Koesnaedi mengatakan tidak akan pernah meninggalkan dunia seni peran yang sudah seperti makanan jiwa buatnya. Namun ia punya alasan tersendiri begitu selektif menerima tawaran berakting. "Karena memang kadang-kadang jadwalnya enggak sesuai," kata Maudy saat ditemui di XXI Epicentrum, Rasuna Said, Jakarta Selatan, belum lama ini. Maudy memaparkan bahwa sebagai artis peran, dia telah melewati beberapa fase, mulai dari sinetron, FTV, hingga layar lebar. Hanya saja Maudy memang tak bisa lagi membintangi sinetron

kejar tayang. "Kalau sinetron jelas, bukannya enggak ada tawaran, tapi saya-nya sendiri enggak sanggup untuk ngikutin sistem kerja yang kemarin-kemarin tuh kejar tayang. Saya takut mengganggu tim produksi lain," ungkap Maudy. "Kalau saya enggak kuat, saya enggak bisa stand by 24 jam di lokasi shooting atau pulang subuh, takutnya mengganggu produksi. Jadi enggak ikutan lagi kalau sinetron," imbuhnya. Namun, Maudy mengatakan bahwa dia tak akan pernah meninggalkan dunia seni peran. "Buat saya itu juga makanan jiwa. Menyaksikan, menon-

ton, sama main, atau berproduksi juga," jelasnya. Tak jarang Maudy menerima tawaran bermain atau memproduksi teater demi tetap berkarya. "Terus kalau teater, seni pertunjukan tuh itu memang passion-nya ya memang senang di seni pertunjukkan. Entah di atas panggung sebagai pemain, entah itu sebagai produser di belakang panggung," kata Maudy. "Saya merasakan kepuasannya sendiri gitu kalau bisa berkarya di seni panggung, pertunjukkan teater-lah, puisi, atau tarian, apapunlah," ucapnya lagi. (Kompas.com)

pulang atau mau nginep di rumah Mami Kia?" tanya Shireen. Sontak Adam menjawab, "mau nginep!" "Hawwa pulang yuk!," tanya Shireen pada Hawwa yang langsung dijawab, "gak mau!" Kepolosan dua anak itupun memecah tawa antara Zaskia dan Shireen. Dalam tayangan tersebut, terlihat baik Adam maupun Hawwa tidak bisa diam sama sekali. Keduanya selalu berlari-lari dan sibuk bermain dengan apapun yang mereka temui. Menurut Zaskia, anak Shireen susah diam selayaknya gasing. "Say pergerakan dia dalam satu detik zig zag ya," ungkap Zaskia pada Shireen. "Kata Bella, anaknya Shireen kayak gasing," imbuhnya diselingi tawa. "Emang. Ka-

yak super sonic, Kak," jawab Shireen sambil memperhatikan tingkah laku Hawwa. Kendati demikian, tingkah laku Adam dan Hawwa terlihat menggemaskan. Terutama saat Adam meminta izin pada ayahnya, Teuku Wisnu agar diperbolehkan menginap di rumah Zaskia. Dengan gayanya yang susah diam, Adam berusaha menjelaskan alasan dirinya ingin menginap di rumah Zaskia. Setelah diberi izin, Adam terlihat memeluk ayahnya dan mengucapkan terima kasih. (Grid.ID/Nesiana Yuko Argina)

TRIBUNNEWS/JEPRIMA

MAUDY KOESNAEDI

saat menghadiri acara peluncuran produk Lotte Choco Pie di Hotel Grand Mahakam, Jakarta Selatan. Maudy selaku brand ambassador dari produk tersebut mengaku selalu memberikan cemilan kepada keluarganya untuk teman ngobrol.


HALAMAN 12

LOWONGAN KERJA ADM-KEUANGAN Dicari admin&marketing online bisa computer SMK,ramah,ada SIM C,KK&KTP,gaji menarik,uang makan,bonus,transport,max 30th yg serius WA ke 082133363333 13751-5

GURU Guru Muslimah 18-30th SMA/Sederajat MencintaiAnak&Dunianya Ramah Tanggungjawab Pembelajar Sejati dpt Bekerjasama dgTim Hub:Kuntum Daycare Jl.Sisingamangaraja 155 YK 081904022057 13586-6

KAPSTER Butuh kapster pria utk barbershop gaji 2-3jt,8jam kerja.Hub Adam 085729551201 12964-3

Dicari pegawai berpengalaman bidang salon kecantikan pria atau wanita. Hub 081228503555 13637-3

Dbthkn Barberman Pglmn Gj 3jt Bs Skin Fape Mboy’s Barbershop Seturan Perumnas 081327489004 13656-3

RABU KLIWON 10 APRIL 2019

LOW.RUMAH MAKAN RM. Rata Rata. Syarat: Perempuan, sht jasmani & rohani,Usia maks 45 thn.Ada Mess,Bonus,THR. Tutup Sore. HUB : 0877-3852-0027 / 0899-4121-867 12545-5

Dibthkan karyawati Rumah Makan Rata-Rata tidur dalam,islam, gj+makan+bonus HP:082242778094 12608-3

Loker part time resto nasi balap Jl Affandi No 31 SMS/WA 082227428329 gaji,40rb/shift

6595-4

Pabrik sarung tangan olah raga. Butuh manager hrd min.D3 pengalaman. Dan karyawan jahit 400 org. Alamat jl.kusumanegara 185 a mujamuju umbulharjo yogya. 0811.1903.843 email charles@dayupindo.com

13673-5

11992-7

Dicari kar/ti utk RM yg bisa masak nasi goreng,max 35th,gj menarik, bonus,transport,tinggal di dalam,ada KK KTP&serius mau kerja.Hub WA 082133363333

Bth karyawati usia max 40/smp/sma/ smk di Prima Textile JL.GEJAYAN (sltn pasar demangan) 12137-3

Prshn Mebel Ekspor. Dbthkn: Adm. Prod, Tkg. Spray, Driver. Pria max. 45th, Pglmn 2th, Phm ttg Konstruksi Kayu. 089647011906/ hrdaquiva@gmail.com

13750-5

13791-5

Metalaundry bth krywti,max40th, pnglmn,gaji1,1-1,5 lksi lempongsari & concat WA081222710079

13760-3

Dicari Segera Waiter,Juru Msk Pria/ Wnt Max35th KrjaTeam,Bersih Sehat, Jjur,Dsiplin,Loyal,TggungJwb. RM Mbok Berek Garden Jl.Magelang Km9 T/Wa087736399009

12548-5

Bth Krywn Pria/Wnt,usia 18-35th,Bs baca tulis,jujur,cekatan,mau Bljr,Niat Krja.Lmran ke Azura Jln Manggis CT VIII / C Klebengan HP/WA: 0857 2629 7457

LPTKS KERJA KOREA gaji 15 sd 20 jt/ bln,biaya brangkat 1jt-an,hub. BKLN Rhona Jogja 085743580006, 081326898721 www.rhonajogja.com

12589-5

13151-4

Bth L/P min SLTA/sederajat sbg staff adm PT Kalimas AI Yk.Info hub 0274 488130/Jl Yogya-Solo Km 9

Dibutuhkan kariyawati Master Laundry blkg Indomrt Puntodewo gaji 800rb/bln,uang mkn 5rb/ hri Hub.081312365750

MARKETING-SALES Jadi Marketing Milenial, income >15-150jt/bln.SMS/WA:’MM’ ke 085848906132

Kywn/i Toko niat krj dtg lsng+Bawa Lamrn ke Batik Canting Emas Malioboro Gg Sosromenduran dpn DPRD Hub: 081 328 624 888

13757-4

11786-3

13189-4

13696-3

13139-4

KENDARAAN

MOBIL DIJUAL

MOBIL DIJUAL

MOBIL DIJUAL

ASSESORIS KEND. Lampu LED&HID”Vorch Germany” tembus Hujan&kabut,Grs 1Th hub:TK VAR Fajar-Lotus-Patra-Untung Ban-Central-Kikim-MitraBantul

DAIHATSU

HONDA Promo mobil Honda DP 12jt pasti acc bunga 0% gratis spare part 4th.Hub Eka 089682410836

TOYOTA Kjg Long 91,Merah, AC dgin,msn bgs.Hrg 26jt. Bs TT mtr mtic.Hub: 081 578 955 955

13499-3

BU Honda Accord 79 Pth 1600CC Mulus,AC,Prima,Dtg keTirtamarta 70A,Gemawang,Sinduadi,Sleman

13198-4

13592-3

DAIHATSU Xenia DP16jt,Ayla&SigraDP13jt GrandamaxPickup DP8jt.BanjirDiskon 082134214778/087843332624 13372-3

Daihatsu Taft 82 Disel Biru a/n Sendiri AB/AC Dingin.Jual BU 47,5 JT Hub: 0857 1134 3536 13472-3

Xenia XI VVTI 2007 AB Slmn coklat met ori /luar dlm no minus,bs kredit. Hub:085103400199/WA

HYUNDAI Dijual H Atoz TH2003 Pajak Baru Orisinil Istimewa Tgl Pakai 49,5jt Nego Hub 0822 3662 5903 13631-3

KIA AllNewPicanto12 Asli AB Manual Pajak baru sd Maret 2020 bs TT. Kredit 89 jt 081210144929 13797-3

Civic LX 88 Silver AB Bantul AC VR CL PW PS DVD 28,5Jt Nego Blk SMKI 0274 384387

13783-3

TOYOTA AvnzaDP18jt,Agya&CalyaDP14jt, Inova DP26jt,AngsurnMrh,dskn+bonus Byk.08121569928/087738254259

Pickup Dp 500rbn,R3 Dp15jtn,Ignis, Wagon,Baleno bsTT:081904244001/ 081227922631/085101931310 13541-3

D Grand max station 1.3 th 15 putih AB Tg1 coverjok istw bs tt/ krdt.H:087738161427

DP Ringan Colt L300 dan Xpander proses cepat mudah kondisi baru.H:087739223648

Kijang PU 91 normal cat baru tinggal pakai 29,5 nego. WA: 089517020298

HONDA Promo Honda termurah!!Beat DP600 angs 620x35,Vario110 DP677 angs 677x35,bs TT:085799033923

13738-3

13758-3

13457-3

11999-3

PROPERTI

RUMAH DIJUAL

RUMAH DIJUAL

RUMAH DIJUAL

AGEN PROPERTI Siap membantu jual/beli tanah dan bangunan di Jogja.Hubungi:Bpk Rahmat 087738356503

Jual rmh LT188m2 SHM LD9m Pj21m lokasi Jowah Godean hrg 265jt NG.Hb:081215582368 TP

BU jl cpt rmh br mnmls area Stran. H1,1M NG LT127/LB80 SHM/ IMB.H:08192639009/0878393031363

RmhWmh.prkirLuas mbl msk Lt667m Lb490m SHM lok.Jl.PrmbananManissrenggo km15 085927486274

13235-3

13700-3

Jual Cpt Rmh Mwh,Perum Tgh Kt,SHM,LT/LB 209/190.2LT,Strategis 2,850M Nego 087838596400(TP) 13291-3

Jl.Lempongsari Gg Sepat No 11ATmr Monjali L185m 5KT 2KM L2200W Tlp Grs SHM H 085640419641

KOST Ada Kamar Kos2an Putra/i/Pasutri, Bulanan,Jl.Bausasran DN/III No.963 T:586750/ 087719052005 13270-3

Terima Kost Umum KM Dlm 400rb/ bln di Jl Magelang KM 8 Tepi Jl Besar Hub 0819 1144 1222 13621-3

Terima kos pasutri dua kamar,kamar mandi dalam.Kutu Raden RT 7 barat TVRI.Hub 085329043033 13634-3

RUMAH DIJUAL Pendaftaran Pemohon Rumah Subsidi Th 2019 Thp2=>2000 Rmh/ Kota.Hrg 137jt angs 585rb-800rb/bln. SMS/WA:Rmh ke 081578790000 11608-4

Kavling top 120m2 di perum 144jt cash 120jt. SMS/WA:’Kav120’ke 085848906132 11688-3

11685-3

Jual rmh Timur Jejamuran.L=81 m SHM,2KT,1KM,carport.Listrik 1300W,air sumur.Hub:0811525777 12228-3

Rumah 360jt dg subsidi bebas DP, bebas riba. Angs 2jt/bln 15th. cash285jt. sms/wa :”rmh285” ke 085848906132 12444-4

Invest rmh mrh300jt dpt aktif income14jt/bln,psif income15jt/th.capital gain 20%/th.SMS/WA:”investrumah” ke 081392433200 13287-4

Rumah Cantik 50/78 2KT Full Perabot Satpam 24jam Dekat Kota 365jt Banguntapan 0818 278 804 13506-3

DJl Sgr.Rumah.SHuni.SHM.IMB. Murah.327Jt.Ng.LB90.2KT.di Prm Jl Godean km8. Hub.0818277200

Rmh LS264 daerah Jombor Baru Bs Buat Kost,Homestay Lok JaMal Blkg Bkl Cevrolet085711343536

13635-4

Rumah 245jt cash 200jt hanya 15 rmh. Bs KPR tnp Riba. SMS/ WA:’Rmh200’ ke 085848906132 11684-3

Rumah Murah 197jt Ckp dg 200rb/ mgg!! Angs ringan,dpt sub bbs DP,bbs riba.Thp I u/ 70 rmh. SMS/ WA: Rmh200 Ke 085848906132 12649-4

Rumah Type29 hga mulai 161jt’an dkt Wates Kulonprogo kawasan 2hektar SHGB&IMB:081329391565

13375-3

Rmh Pst Kota Kodya Jogja d Taman Siswa & Pingit mulai 575jt bs beli tnh Kav 0818 0405 9024 13410-3

Dijual cepat kost-kostan 20kamar. Lokasi diwisata Berbah harga 1,6M. Minat hub:085729777604 Rmh Tata Bumi Godean KM 4,5 strtegis,dlm kota.LT 75 ,2 KT,2 KM. Harga 700 JT. 089664230479

13624-3

Rmh Stratgis Demangn GK1/269 5KT 3KM Carpot Dpr R.Kel Dkt Mall/ Kmps/Psr 29,5JT 08122703697

13746-3

13333-3

Rmh 2Lt,130m2,3KT,2KM,Dpr,grs, RTm,List,Telp,500m barat Pemda Sleman 485jt.Hub:087839000680

Rmh Pinggir Jl Kipenjawi 41B RTM 2KT 2KM Dpr RKel 17,5 jt/NG UKel/ Putri/Mslm T:08122703697

13512-3

11893-3

Dijl rmh baru T36/98 dlm Perum Hrg 285jt Include biaya.di Bangunjiwo,PDAM H:081391316899

Dijual Ruko 2 lantai Jl.Kebun Agung Lt83m2 LB126m2 harga 1.4M 087838185888 - 081578988999

13514-3

11993-3

3 Tnh kapling L60m SHM 2adaRmhnya 1tnh kosong lok Perum Wonolelo Muntilan.Hub:082326510112

Rmh br 2unit 675jtaNG 3KT Psr Godean keutra belkag RS Aturot 0878 39 987654/08222 53 23456

13334-3

Rmh Dikontrakan utk Rmh Tangga Dekat PonPes Almunawir Krapyak H:13jt/th HP:0878 3850 0605 13342-3

Disewa Rmh Nyaman di Perum Lojajar Indah Jl Palagan Ngaglik Sleman 18,5jt H:0818 0432 7414 13500-3

Dikontrakan rmh 4KT&5KT di Gejayan & Ringroad utara hrg 20jt.H:08122769625 dkt Lotte 13522-3

13528-3

12322-3

Rmh Djl Tipe 45 Br setengah jadi 225jt SHM Samping Pertamina Rewulu Km9 Wates 082238308611

Jl Imogiri Brt Km 8 LT 117 T 90 3KT 3KM(1KM dlm)Jln Aspal Mewah Granit 575jt.081327782779

Rmh 3-6 kmr, 2kmd dlm, kramik 17jt/ th wil Pojok Beteng Kulon selatan, blkg Jos Gandos, Sri Dalimah Gd Kiwo RT 55/11, Mantrijeron Hub : 083869220827

13676-3

12773-3

13773-5

13662-3

Segera Clning Srvs untk Pundong 1,2jt Jujur H 087838421312/ 081328057766 No SMS No WA 13667-3

Dibthkan Sopir Tembakan/Oplosan Gj 110rb/12Jam & Tenaga Produksi Kripik 50rb/hr Kutu Asem dkt TVRI Hubungi 0811 2647 483 13669-4

13767-3

Lowker Admin Accounting srbtn Teknisi IT suport utk di Bali Hub 0274583190 WA 087812777599

13704-3

13769-3

Dibthkn Sopir SIM B & Tng pria maks45th u/ Tk Besi Jl Kusumanegara 170YK SMS:081802721008

Bth krywn muslim u/ dagang keliling.Gj UMR/persen.Hub:HP: 087834294637/WA:085385777616

13718-3

Dibutuhkan mekanik lulusan STM utk Ahass umur max 25thn.Hub: 087838221161 13719-3

Btuh 3 sopir angkut material SIM A/B usia max 35th.Hub:087838422005/ Agus 13735-3

Bth 10 Org Mhs suka jln2,pny sosmed,pnter brgaul,Parttime, Income 1-3jt/bln.Hub:08179411767 13740-3

Dibutuhkan petugas kebersihan gaji 1,35jt Antologi Collaborativespace Hub 081239363634 13755-3

13774-3

2org krywti toko srabutn&2org krywn gdg,jjr,niat krj.Hub Toko Kurnia Electric Monjali 141 13778-3

Low wr mie ayam, stand roti bkr, jus lk/wnt bjilbab max 25th wil Bantul hub 089652732999 13779-3

DC 2 kasir wanita lls SMk pengalaman min 1th utk koboi barbershop Sewon. Hub 087839221969 13780-3

Dibthkn 5 karywti tetap & 10 partime u/ produksi roti(blm pengalaman ok),sopir pick up box usia maks 38 th,H: pandowoharjo slmn 085103450389 13782-5

D i c a r i m i t ra ke r j a p o te n s i hasil 4,5 juta per bulan hub 081217386108 13794-3

MOTOR DIJUAL

DEALER

HONDA

HONDA

13453-3

Djl: Scopy10,14;Beat10,14,17;New Mio 09,12,16;Vario 125 CW 16.BsTT/ KrdtHub:085103400199/WA 13474-3

Beat 2012 Bln 9 Karbu AB Slm a/n Tetangga MerahMaron 8,7jt Bs Kredit 089603236632 Pjk Pjg 13555-3

Promo Honda motor.DP=angrn syrt mdh poses mudah,beli cash,cash back tnggi.Hub 085965838724

MOTOR DICARI Beli sgl-mtr,sgl-th H:P.Nono Celeban Jl:Soga42 H:081.227.55146 XL:0878.3823.3957

13623-3

Bth mtr baru?Hub Nusantara Sakti Kalasan,DP:600/dptkan hadiah mnarik.WA 082137353525 Iwan

10121-3

Dibeli tinggi spdmtrBks sgl merk: Gonel Nogotirto WA.081904037008/ 085101507530 SMS/Tlp24jam

13643-3

HONDA Bawa pulang motor Honda 500rb saja,proses 1hr kirim.Hub:Anin (WA/ SMS/TLP)089669759043

Honda promo cash/kredit mrh tnp survey proses mdh langsung krm telp/WA 081904102007

11762-3

Cara Moedah And Cepat Juwal Motor Cukup Call/WA Mas Bimo di No 089603236632 Plat Manapun

13753-3

13558-3

Pengen motor baru? Promo Beat DP300.Vario DP600.Supra DP300. Tanpa ribet.H 085701525353

KAWASAKI Dijual: Sepeda Motor Kawasaki W175SE TH 2018 Wrna Hijau, KM 2000 Hub: 0819 9396 5646

YAMAHA King Des 93 AD Prambanan Tampilan Anak Muda Siap Touring Pjk Ok 12jt 081802745533 Terawat

MOBIL/MOTOR SEWA ShafaaTransp mnywkn mbl dg/ tnp sopir dlm/luar kota H:0274-387 896/085103052400/087838458999

13394-3

13627-3

13556-3

11681-3

RUMAH DISEWAKAN Rumah di Perum Sedayu 2Kmr Tdr,RTamu,1KMndi dlm Tingkat Jemuran 5Jt/Thn Hub 0813 9003 8246

TANAH DIJUAL Jual tanah L 363m muka 11m Hg 1,8jt nego Ngoto Jl Imogiri brt mbl sliringan 085101555446

TANAH DIJUAL Jln imogiri brt km 4,5, swh sdh urug Ls 510 ld 11,jln aspal H;2,2jt/m H:087788510505

TANAH DIJUAL Jogja Kota,BU,SHMP,Mbl Msk dr Jl Poncowolo Ketanggungan Kulon, 299M2 Hrg nego 081227919789

13255-3

13638-3

13322-3

13569-3

13786-3

Dikontrkn Rmh 5Kmtd,3Km mandi, Garasi depan belakng Jakal km 6.5 Gg Siberut Hub 08194868686

Tnh SHM:212m,280m,250m Lok: Bangunjiwo(dpn Puskesmas Kasihan 1) 2jt/m(Nego) WA:085642323671

Dijual Tnh Pekarangan SHM 1264m2 Lok Pekutan,Bayan,Purworejo,Pggr Jln Ry HP/WA:08122629097

2Kav Tnh Pkrg.@Ls.130 m/ld.11m Kebondalem Lor, akses dkt Jl.YogSolo,1,3 jt/m.081329622520

13671-3

13347-3

Rmh di Kontrakan Uk 80m KT2 KM1 H5jt/th min 2th di Pondok Kulon Berbah Slmn H:087886795519

Jual Cpt Tn Kav LS138m2 dkt Bandara NYIA.Blkg Stadion Cangkringan Wates WA/HP:087834549247

12226-3

Dijl 1unit rmh lok Kadirojo 1.LT 265m LB 150m2 air sumur listrik 900watt 2KT 081392065799

Cr krywn srbtn+driver SIM B1,max 35th.Lmrn ke Kajor (Jl Gadingsari 99 Yk) Hub: 08122968112

13701-4

Dcr ce/co min smp/sdrjt.Max38th. jaga conter jus.disediakan mes n mkn.081227227738

13765-3

MOTOR DIJUAL

12212-3

12725-3

13655-3

Cr KrywPriaMuslim,Max30th,Jjr, Rmh, UletSmgtKrj,DisediaknTmptTdr, 02744286750/WA 083867708263

HONDA Kolektor item:H Grand bulus 92 istemewa pjk pnjang tinggal pakai.8.100 nego.WA 08951702098

Jual tanah 110 m lokasi strategis(dekat Jejamuran).SHM.LM 8m.410jt nego.Hub:0811525777 RUMAH DISEWAKAN Perumahan T45 lok pleret bantul.2kt 1km carport.Aman nyaman 14jt/th nego.Hub : 08976870865

13654-8

Dibutuhkan Tukang Batu Terampil 2 Orang ; Tenaga 3 Orang Hub: Pak Ahmad HP 0818 0408 5151

13693-6

MOTOR DIJUAL

Tanah pekarangan 3KM/3menit barat Bandara NYIA KP LT:869m2 LD:21 SHM 650rb/m 081215202005

13664-3

Bth Sgr Staff General Cleaning Ruang ATM Syr:Pria Um28th Min SMP mau Kerja Pny Roda2 Gaji Mnrk Hub PT KAP JlCabe No45 Karangploso Maguwoharjo Sleman UP.Bpk Heryanto.Lmran Krm Pakai Pos/Dtg Lngsg Un Wawancara Jam 9-12 085831229933 TdkSMS/Tlp

13764-6

MOTOR DIJUAL

11855-3

Rmh br+isi SHM/IMB LT/LB:90/150 KT7KMdlm7 900jt nego KbndalemKidulRt3Rw2 Prmbn081227108000

13644-4

13761-3

Dibutuhkan segera juru masak perempuan,ijazah SMK Tata Boga max 30th rajin,jujur,disiplin, penampilan menarik,lamaran &CV via WA ke No 087738863338 interview janjian di WA

Dbthkn kryawati/karyawan,usia 25-35th, serabutan,pekerja keras, jujur,ceria,bisa memasak,domisili yogyakarta.0818272922

13759-6

TANAH DIJUAL SHMP LS730m2 LD10m Pgr Jl Paris Km16,Dpn Oleh2 Peyek Tumpuk 082135306813/WA +31613719826TP

Jambon1196m+RmhExDemang1,2M; PondokSuruh 1134m+Rmh Bsr1,2M; Kergan 279m 265jt 081392004279

Dibthkn Sgr Driver Uisa Mak 35thn. Lamrn Langsung Ke Perum Sidoarum Blok 3 Jl Garuda Blok P 52 Godean Jam 8 s/d 15 WIB

UMUM ParfumMania bth Krywti:Wnta,Max 35Th,Jjur,TggJwb,Niat,6Jm krja,di Bantul Kota.087829081985

Delivery Jujur,Rajin,Disiplin SIM C, Kirim Ke Indomedia Kompt Jl.Magelang Km5,5 No.121 sgr

13681-3

13796-3

13619-3

13642-4

13688-3

Bth 2 wnt serabutan cutting+PRT usia max 40th, 8 jam krj gaji 50rb+u mkn 10rb/hr, tdk ada mess, hub GRACE/toko listrik Tresno lt 2 jl Kaliurang km 5,6 no 59 yk 081904030951

13633-3

Rmh LT485m2(13.8x15)Blkg BNI. Jl.Nangka No1 Klaten.2,2Jt/m2 u/ Rmhtnggal/Kos2n 087843161416

Rmh tgh kota dkt UGM,Bandara. 5KT,Pav,Grs,2KM LD:12m Smr 6m.Hrg:3M.NoWATP 0878 3932 0300

13639-4

Dicr marketing eksekutif,pend min. SMP,penghasilan sgt menarik.Hub 0821 3735 3525 WA Iwan Nusantara Sakti Cab Kalasan

13685-3

Bth tenaga cuci mobil laki2 max 30 th krm lamaran ke GR2000 jl Magelang km 6 082242972000

Dibutuhkan Segera Sopir Serabutan Tidur dalam Telpon/WA.0877 3969 5758 Jogja

13616-3

13744-3

13563-3

13604-5

Dicari marketing bisnis Honda pend min. SMP utk krj kantor di Nusantara Sakti Banguntapan.Hub 089669759043 Bu Anin

UMUM Dicari tenaga serabutan utk rongsok, diutamakan punya SIM A. Hub:087728743576

Dcr PRT,Wnita usia diats 40th, brsih,niat krj,bs momong anak& masak.Gji 1,3jt.H:087839397348

Diswakn 1unit rmh Perum Tilania Kadisoka blok C No 4 Purwomartani Kalasan.Hub:081392065799

13470-3

UMUM Dbthkan Office Boy Lulusan SMA SMK Umur 25-35th u/Hotel di Jl.Taman Siswa 117 Datang Langsung Wawancara Tgl 15-16 April 2019/Hub WA: 0819611346

Butuh karyawati produksi kue kering,muslimah 20-40th,kerja di Banteng,Jakal Km 8 Sleman D.I Yogyakarta,serius WA/SMS: Nama,usia,alamat tinggal ke 085786089192

13722-3

13317-3

Jl cpt Murah Rmh Lux Balewates type LT150/LB180(75m ke wtrpark Ciputra) terbts 0818727072

13605-3

Di But Krywn Depo Air Jakal KM 13,5 Laki-laki Mak 30th Min SMP WA 0821 1418 1950

Dkt Pasar Lempuyangan 2 Paviliun 2KT RT R.Dpr 900W Smr 14Jt& Loks Lain Hb.0877.3871.8183

13727-3 2

13352-3

13589-3

Di bthkn Tng Wnt Packing Snack Hub Bu Ana 08122952887 Minggiran MJ2/1106A RT 53 RW 15

13686-3

Rmh LB70,3KT,PAM,sumur. Griya Tmn Asri C404 Sleman 15jt/thn. Hub:081578789647 Edi

Rumah T36/45/54 dekat kampus DP0% free biaya dibantu KPR.unit terbatas H:081391316899

13583-3

Grtis biaya bth Tnga Krj utk Prkbunan Sawit.diKalimantan mess dsediakn,P.Agus 085725973263

13684-3

Rmh Baru 450jt NG,T60/90,Jl.Godean km8,Koramil keUtr 100m IMB, bsKPR:08121578529-0817227477

13790-3

13446-4

Dicari kurir donat max 27th, SIM C, blm nikah, bisa Google map, hub 0812-1344-7354 (WA)

Djl/Dikontrakkan cpt Murah Nyaman 2Ktd,Rtm,Rkel,Dpr,Grs PerTahun 9jt Nego Wa:085701495959

13564-3

Kav siap bangun 5unit type45/95 hrg 375jt.Lok brt RSUD Slmn 150m dr Jl.Mgl SHM,IMB lengkap. 081229878503/087738217721(WA)

Dibthkn Laki2(18-23th) Tukang Las (bs las ARGON) dan Asisten Tukang Las. Gaji : 1.7 jt - 2.5 jt. Hub WA 087839330625

13675-3

Jl rmh kos,lkasi griya citra asri Blok G.13,7kamar, jual murah 420jt,srius hub082136738141 13572-3

13397-4

Rmh 4 kmr,AC wtr hitr grs mbl Lok jln timortimur gg Sumatra YK 30jt/ th Daniel 081914628554

13319-3

Rumah T36/72 bs KPR bebas riba 325jt cash 250jt. SMS/WA: Rmh250jt ke 085848906132

13348-3

Dbthkn Krywn Ce/Co,Niat bkrja, Jjr,Disiplin,Sehat Jasmani& Rohani, Usia max 28Th.Lmrn lkp ke BARKAS,Jl.Gejayan/Affandi No.8

13741-3

13336-3

13349-3

Dcr spr(sim B1)&kernet u/mbl kuras wc/derek mbl (srabutan) pnmptn Denpasar Bali.0811385948

13795-3

13376-3

13712-3

13329-3

SUZUKI S Carry futura pu 1.5 th18 putih AB TG1 bak ututh km dikit spt br.H:087738161427

13716-3

DICARI Dicari Tanah Datar 4000-6000m2 untuk Ternak Ayam diWonosari Truck Masuk 0895.34567.3342 TP

Resto/oleh2 Cr (Wanita) Kasir, Jg Toko(Tdr Dlm)Fas:AC,Kmr, Mkn3x,Gaji+Bonus ok)087834074773

13630-3

Dijual D.Luxio warna grey 2017 harga 140jt/nego AB Sleman.Hub 08122922101/087738338838

13596-3

13305-3

KijangLGX 2004 AB an.Anak sndiri hitam,msin bagus Ful Var siap luarkota 104Jt 082137978666

12847-3

Dijual Toyota Yaris E2008 100jt Nego AB Hitam Terawat Siap Pakai Telp 0817 0941 960

13267-3

bkn biro.pria.tenaga produksi serabutan.min sma/slta.max35thn.info 085100539157.sms.bantul

13574-3

MITSUBISHI M.Kuda Dsl’02 Silver KM78rb a/n Sendiri 59jt AC Adem Bangku Hdp Depan Hub 0857 1134 3536

13473-3

13183-3

Tnpa Biaya Krja diKapal ikan Bali. SyrtPria max40th KTP KK Pghsln 20-30Jt/Kntrk085786744625

Dijual Avanza G TH 2010 Asli AB Hitam Orisinil Hrg 109jt Nego Hub 0822 3662 5903

13672-3

BU Brio E Satya m/t 2016,Abu2 Asli AB tg1 pjk pjg AC dgtl 123 nego08122793740/087839256064

UMUM Peluang kerja/usaha, income 8-15jt/ bln.Serius? SMS/WA: ‘krjush’ ke 085848906132

12722-3

TEKNIK Bth kary:wnt,single,lulusan SMK TNK spd motor,SMS:Nama,Tgl Lhr,almt tggl ke 08128029622 UMUM Karyawan/ti/PRT/sopir/Penjualan/ Adm/SMP-S1.18-60 th.1,6-4Jt.Toko Besi Tresno.Jl.Kaliurang KM 5,6 Yk.SMS/WA:081390560317

13632-3

12993-4

MARKETING-SALES Freeline marketing properti laki2/ perempuan,pengalaman,jujur, disiplin.SMS/WA 0818380958

SECURITY

13274-3

Bth 2 tng cewek, shift/TDR dlm, serabutan, UMR max 35,untk warung makan babi jln garuni II kledokan , jjr, niat kerja, mnt Hb. 081346217982.

13658-3

13467-8

Dbthkn krywti single Rmh mkn,Jl Godean jogja,Gj bersih mkn+tdrDlm freeWifi. 0813 2988 8841

LAUNDRY Laundry Zone bth krywti max 30th,GJ:12jt,bs tdr dlm,almt:Jl Godean KM 4,5/Jakal KM5.Hub:087839005433 Bth krywn laundry,wnt,pnglamn krj laundry,gaji menarik,bns,tunj,dll. Jambon L 081392401815

MARKETING-SALES Lgs KERJA!Akur Optik Bantul Grup bth SALES LAPANGAN Syrt: 25-50th,Motor+sim C.Fas: Penghsilan TETAP 1.775.000+ Bns+insntf +JENJANG KARIR.miggu/tgl Merah Libur,Pnmptn,KotaGede,Brosot, Wates,Jln Bantul,Godean,Piyungan, Cebongan Hub 08122697768

Tnh SHM PEK 700m Jl Cebongan Sleman Jl Lebar Strategis cck utk Rumah Nego 0818 0275 3111 12863-3

Tnh Pkr 280m 2 di Jl Gitogati Masuk,LD20 Hrg 3,2jt/m2(Timur Masjid Suciwati) 0822 2673 0066 12934-3

Djl tnh tp jln LD 14mtr,luas 222M” Jln Imogiri timur (Grojogan arah pleret) H 08164222607 12948-3

SHM Pek 20mx25m RSU P.Senopati Bantul ketimur 100m,mbl msk 2,5jt/m H: 0819 0418 8881 TP 12974-3

Pandak dkt Fasum Truk Msk Jauh Mkm Kdng cck Perum/Rumah LT 1631m/LD37 295rb/m 089615892005 12977-3

SHM 1178m2 LD40 pggr jln aspl dkt Ktr Ds Selomartani Kalasan 2,7jt/ m.H pmlk:08157920898 TP 13140-3

JL cpt BU:Tnh+bang ruko L 191m2 di Jln Suronatan dkt Malioboro an sendiri.H:087834305809

13386-3

Jual cpt Pek120m 2/115jt dpn. Jl aspal mbl sliringan 2mnt dr SMK Ma’arif 2 Sleman 5mnit dr Polsek Tempel lampu merah 082231069997/087843315599 WA 13402-5

Jual pek 140m dkt BRI Turi dkt Alfamart smpg wst outbon Sendang Kumiter,5mnt dr P4an Turi 115Jt NG ling asri. 082231069997/ 087843315599 WA 13404-5

Jual Tanah Siap Bangun 144m LD 11m 250jt/Ng Bs KPR dkt Pemda Sleman 100m dr Jamal 3mnt dri Pemda/SCH Hb:087843315599 WA/ 082231069997 13405-5

Buruan Promo Murah SHMPEK 150m2 Harga 65jt Lok 100m dari Jln Raya Balangan-Tempel&Dket Psr Ngino/Brt Polsek Seyegan 0821 3373 5078 / 0878 3401 7549 13441-5

Jual Cpt Murah SHMPEK 148m2/75jt Aspal Lok 2KM Brt RS Widuri Sleman/Tambak Rejo Tempel Brt Ktr Kel Caturharjo Sleman 0812 1555 6707 / 0877 8316 0737 13444-5

Promo Cpt Murah Cuma 85jt Nego&Dapat Tanah SHM seluas 120m2 Aspal Jauh Mkm Lok Brt RS PKU Muhammadiyah Gamping/1,5 Sltn Jln Wates Km 7 0823 2628 0047 / 0877 4541 9349 13448-6

Tnh SHMPEK 752m 2Mk Mbl Msk Bs Beli Sbgn 500rb/m dkt BRI/Polsek Kalibawang KP 087738861510 13476-3

SHMPek L450m2 LD19m jln aspl mbl ppsan lok tmr SD Model 4jt/m sdh pgr bumi. 087738861510 13479-3

Djl tnh ada 21 kapling L123 LD8&L115 LD8 Blkng pasar Bibis Sidokarto Godean.H:087738326889 13487-3

SHMP LT2800 dpt 2muka lok datar drh Desa Wisata Krebet Pajangan Btl 750rb/m 087864404827 13493-3

Djl tnh SHM L1383 lok pggr Jl Pakem-Turi hadap 2sisi jln.Mnt HB 085778122779 13501-3

Djl tnh SHM L1400 lok 400m selatan kampus UII Jakal.Mnt HB 085778122779

13231-3

13502-3

Bangun Rumah Murah ada Casback 10% dan Cara Bayar Mudah. TB Harum Telp.0818 0434 9888

Tnh L219 LD10,5 SHMPekrgn mngku jln aspal 2jt/m nego loks Pendowo Sleman.Hub: 082326510112

13577-3

13792-3

Pkr 250m Lbr24 SHM H750rb/m di Margodadi Seyegan Slmn Jogja T:081227663666 dkt sawah sejuk 13581-3

Djl Tnh Luas95m2.Di Kebondalem, Madurejo.Prambanan,Sleman.1,2jt/ meter.Rahmad 0877 3835 6503 13598-3

BU Jual Tnh LS 458 Mangku Jl Aspal di Timur Cebongan Hrg 1,8Jt/m Nego WA:087838952318(TP) 13613-3

Tnh LT84m2 LD9m Jl Conblok dkt SMA N2 Banguntapan Sltn Terminal 2,5jt/m2 Ng 08122719807 TP 13614-3

Tnh Strtegis LT140m2 LD10m Tp JlRaya Wirokerten dkt Perum Giwangn 4,5jt/m2 Ng 085101911144 13615-3

Dijual SHM Pkrg L112m2 H 65Jt 150m dr Jl Magelag Akses Aspal Hub:087731127485/082223668558 13618-3

Tepi Aspal 890m 700rb/m Kauman Selomartani Kls Wonolelo Ngemplak 350m 300jt 081392004279 13622-3

Jual cepat tnh SHMP luas4384m,hrg 250rb/m,lok Kulonprogo,1km dr jl propinsi H:081213487799 13660-3

Jual tanah pekarangan 190m dua muka istimewa piyungan ke utara 3km/ timur RSUD Rp180jt pass hub: 081226222726 maaf jangan SMS/ WA untuk yang serius sj 13663-5

Djl tanah pekarangan SHM luas206 LD10 hrg 140jt nego lok Jl.Wates km9 hub 081802673428 tp 13694-3

Dijual sawah Lt 597m SHM lok. Pinggir jl. LPMP Kalasan hub. 085927486274 13699-3

Cck u/ gdg&ruko brt Psr Ngipik&tmr Pusksms Wioro L<u>+</u>1400m jl utm aspal 2,8jt/m 087739171730 13723-3

Tnh SHM dkt Lembah Desa L<u>+</ u>650 muka<u>+</u>23m cck utk gudang 2,5jt/m.Hub: 081328020064 13728-3

Tanah SHM 120m2 Strategis Cck u Ruko Lok Tepi Jln Temon KP Dkt Bandara Baru H:085878920999 13732-3

LT:909,LD:14m,SHM Sonopakis Kidul,Jl Aspal,dkt PGRI 2,7jt/m. H:082323110828,WA:081391054545 13749-3

Pekr SHM Lok Strgs 50m dr jl Raya Lt182m2 Jl.Godean km 7 Bantulan Sidoarum 08122826032 13775-3

Jual Tanah Pemandangan Bagus Luas:1450m2 Harga:175juta lokasi KlnProgo WA:081774141777

13232-3

13533-3

13777-3

Tnh bns bangunan cck u/ gudang ush,mebel,dll.L2213m2,Umbulmartani Km12 Slmn.H:081993353333

Jl paris km4 msk 100m,Djl swh bs kering Ls 370m ld 12 H;1,8jt/m dkt kampus2 H:087788510505

Jogja Kota,BU,SHMP,Mbl Msk dr Jl Poncowolo Ketanggungan Kulon, 299M2 Hrg nego 081227919789

13285-3

13568-3

13785-3

JUAL R.USAHA Dijual Cepat Ruko strategs dkt deretan pertokoan,Jl Rotowijayan L102m SHM,nego.0811258165 12904-3

Djl Ruko Jl Magelang KM7 Pojok Psr Mlati SHM LB50m2 Fas Tlp PDAM Lstrik Kmd Hub08164263589 13323-3

OPER KONTRAK RU Oper plus jual semua perabotan warung dekat kampus UMY Gamping.Hub:087705469207 12856-3

SEWA R.USAHA Disewakan T.Usaha 2,5Lantai Lokasi di Jl.Utama Kotabaru arah Jl.Malioboro Hub:085729777604 13469-3

Dikontrakan Ruko 2Lt Luas 142m2 di Jl Kronggahan,Utara RS UGM Hb 081578988999/087838185888 13566-3

Ruko 2LT 4JT/TH Sedayu,Rmh Sltn Blok O 18JT/TH 4Kmr Tdr Grs RTamu KM Hub:0852 2831 3500 13607-3


RABU KLIWON 10 APRIL 2019

CANOPY Promo Canopy baja ringan 170rb/ m2,1 hari selesai,awet,rapi,kokoh ,garansi:Budi 081915240674

PERCETAKAN

SPIRITUAL

PIJAT & LULUR Bunda Lia (Citralle) pijat badan,capek dan pijat terapy badan bugar.Hubungi.0896 2457 6140

11587-3

13364-3

Canopy 185/m,Gnti Atap,Pagar Balkon,Rlg Tgga,dll.Tlp/WA 0813 2520 9457 1 hari jadi

Javana massage Jl.Magelang Km 11, mb Nia memberikan plynan sabar&ramah.WA/sms.085974601933

Folding berkwlts295 /alumunium partisi&kusen /rolling215 /canopy160 /b.ringan100 /pagar250 /kontruksi/servis085105616000

Bu Ida trma pijat lulur ditmpt hub wa.081809260077.Ringrod tmr sblm kampus Stipram dpn SRD

11736-3

13368-3

13422-3

11879-4

Yg capek badan pingin rileksasi pingin fresh. Monggo telp/Wa ke no ku mb Rani 08161361971

Cnp bsi+atp plycbrnt/glvalum170/m pgr225 pntpgr325 trm brs grns.BarokahJayaLas082221486771

13427-3

12382-3

Pijat sehat full body, Mb Firra semox. WA 0853 3138 0873,sabar,pelayanan diutamakan no SMS

GYPSUM Sriwijaya gypsum Seyegan.Mgrjkn gypsum,bj ringan,cat.Hg 45rb/m grs 10th.tlp/wa081329623482

13496-3

SUMUR BOR ”Mbah Trimo Tkg Bor Dlm0-150m” alat sndri psg-svs pompaAir sgl merk sdt/WC/sal buntu grnsi 1th 085102166637/085600001077

12670-3

12368-4

CCTV CCTV 1.5 jt,parabola TV 700rb, internet 285rb ,GPS lacak kendaraan 750rb,Trima srvis&bs Krdt,0811746432/0818563300

Bikin sumur suntik bor resapan air sdtWC saluran mampet svspmpa air T082334449990 lgsg tkg 13172-3

Ahli smr/bor/suntik/svs pompaAir/ sdtWC/saluranBuntu.H:BIN,Jl. Magelang,Concat. 087839664847

13692-4

13494-3

_Suntik sumur,sumur bor,srvs pompa air, resapn air sdtWC/sal mampet H:085102533744 (Murah)

ARSITEK Jasa gambar IMB RAB desain 3D rumah tinggal, ruko, perumahan 085228974246 www.efisba3d.com

13661-3

Desain rmh murah.3D exterior & interior.Prencna&plksna.www.rbparsitek.com.T/WA:08156896877

GIGI PALSU

OBAT TELAT BULAN & Lancarkan Haid. Jamin 100% pasti tuntas & bergaransi Hub/WA: 085 643 643 627 13617-3

OPTIK Dibthkn OB pria max 35th berpenglmn dlm kebersihan,brtgjawab Lamaran dibawa ke Optik Modern Jl. Diponegoro no.103 Yogya.

YOGYAKARTA

13435-4

BIRO IKLAN Mlyn Pasang Iklan Tribun,KR,dll.Trm Bikin Spanduk,NeonBox,CetakNota. kop,dll :081227919789 Psang Iklan Tribn/KR/SM/Slpos / Kmpas/RdrBnymas WA/SMS0851 00544243 Bs diambil/Jl.GodeanKm6,5

SEDOT WC Eko Ahli Sumur Bor Sdot WC Sal Buntu Hub 0818271723 Maguo WA 085291886699 dr Blawong murah

BIRO JODOH Anto Jejaka 35 th S1 Wiraswasta Mapan Kristen.Srius Cari Gadis Hub:S-Club 085 878 695 123

085100419954 sdtWC,smrBorDlm, salBantu Semaki-Wirobrajan P.Zahid 081215501288 JlRingroadUtr

Ikuti program khusus cari pasangan hidup sampai klik. Daftar Serasi 08385045760 13649-3

Jejaka 39 th, buruh, islam ikhtiar cari jodoh gadis/janda max 35 th islam,hub.087736471738 13668-3

Duda Ganteng 44th Pengusaha, Mapan ,Damba Janda Umur 3046th Serius Hub:0823 3430 8448 13763-3

ALUMUNIUM Persada(alumunium)kusen/partisi ,jndl/pintu,kaca,rollingdor (besi)pgr,tralis,folding gate,canopy ,tngga,balkon.082227997666

CLEANING SERVICE Brshkan kmr mndi wastafel batup closet,brkerak kotor hitam.Hub 085228739434 brsih trbukti 12991-3

MONEYN CHANGER

Pengurasan WC cpt brsh dg truk tangki khs tdk cpt pnh lg.Chandra Kirana12Sagan562858/589589

12560-3

Moro lancar,sdtWC,salBntu,svs PomAir,SmrBor.085100432762 Jl.Wates 0817228577 Jl.Mgl lsgdtg 12599-3

Ahli SdtWC,SalBntu,SmrBor/Suntik, Gali,Svs,pomp air.P.Mur Yk 085100442374/0817228556 Lsgdtg 13011-3

SdtWC/SalBntu/SmrBor PYatman JlWates/Gamping085100400668 JlSolo,Maguwo 085292531172 LsgDtg 13013-3

WCpenuh/septic pnh sal mampet svc P.Air smr suntik timba rspan air H: 085102884317 lsg Tkg

13484-3

12160-3

13597-3

11754-3

BATU BATA Pasir Progo 1jt/truk,Batu Kali 900rb/ truk,Tanah urug 350rb/truk,Splite 1,1jt/truk,Bata 650/bj Hub: 0813 2803 8348

Pakar Kjantanan yg trbukti smbuh prmanen tnp obat mtde pjt urut P.Parjo 0817465887 js 80rb 13024-3

Ibu Ida special sembuhkan lmh shwt,ED&bsrkn Mr.P Dijamin tuntas.085601939252/089672104375 13326-3

Profesional Body&Zone Therapy (khusus penyumbatan) by Tony Liem call/sms/WA 0818 279 229 13387-3

Anda kurang perkasa?Hub:Intan 37th Call 087839647783 ahliny pengobatan bs diBuktikan nosms 13620-3

Inez Special Mssge Kebugaran Plynn di jamin Ok Hub:082135317149 kss dipggl ya no sms 13703-3

PIJAT & LULUR Bu Wiwin spesial pijat terapi pegal2 dan capek, Jl Parangtritis KM 15,5. Hb: 0821 3884 8584 11371-3

EXOTIC SPA, massage,lulur,spa. Ringroad Maguwo Depok Sleman.087838185577 (tdk bk cab) 11678-3

RED ROSE Jl.RRoad barat ancr2 psr Jambon keselatan 200m,Mssge 90rb/jm noWA. 0838 6990 5295

11767-3

Mimin, Pijat capek2, E.D dll, ditempat. HP: 0815.4826.7782 depan DAMRI Pijat Lekas Sehat 12115-3

Anda Capek Dan Stres Mau Pijat Dan Rilex Hub:Hesty Hp/Wa: 087719894084 Ditempat

Ust Mur:Atsi Sgl Problem&Penykit, Prselingkhn,BkAura,Ruwtan,Jod oh, Ktrunan,pgr goib,Pelarisan& Pengasihan,Pileg087825454858

Nabila pjet cpk2 krk llr djmin fres JEC kTmr400m PomBensin keUtr400m (4trpis) 081904021340

13575-4

Ahli&cpt dtg:mcuci otomats/lm kulkas,freser,sokis,AC,dll.BejoTeknik0817277569-081223457569

Jalur cpt Kaya.Usha Krang Lancar, Htang tpa Jminan1hr cair,Kel dll.Eyang Wisnu 082133029437

13756-3

13023-3

Spesialis pijat khs laki2,Jl Paris km15,Patalan,Pom bnsn kslt.Ibu Reni Bariah,081390233408

100%Semar mesem 100% pemikat, Jodoh,buka aura,puter giling,kunci sukma,pelaris,wibawa, pekerja malam,buang sial,rezeki, karier/sanggar Klenik Jogja:08174111101/garansi

12660-3

Trapi kluhan pria/wnt mtde pjt js60rb djmn smbh tnp obat H:B. Rub081804381859(trpi beneran)

Membuat org brkata Ya htng lncr usha cnt dtolak jual/beli dll 087836600373 No SMS DIY

REPARASI Ahlinya service khusus Kulkas & MesinCuci otomatis 081328711780 /085106165064 Mandiri Jaya

13303-3

12918-3

Pijat Kebugaran Full Body Khusus Buat Laki2 dgn Pemijat Pria Tempat Bersih: 0813 3612 4175

13463-3

PERCETAKAN anda buth kemasan.rajawali sa membuat karton box aneka ukuran bentuk sablon 087839996535

PENGOBATAN Trpi keluhan kjantann hprtensi hpotensi vrtigo diabet P/W js 70rb 1jam B.Ambar087738856000

SPIRITUAL KiestuPamungkas:Hal Perjodohn, Penglaris,Kerejekian,Pelet/Gendam ,Tolak Santet,Susuk,dll.0812 25181657/082220221005(HP/WA) 12178-4

13327-4

11577-3

12417-3

SKRIPSI Siap bantu skrpsi,tesis&dest all jur.Era(Jl.Janti Gdngkuning blkg STTL)551461/0818277603

BAJA RINGAN Pasang Baja Ringan? Mbikin pintu aluminium? harga bersaing Hub. 087739310009/081228292161

CANOPY Istana Canopy u/Carpot 225-300+ Atap,Pagar,Trals Gnti Atap.Luar Kota Monggo WA081328785568

12148-3

SedotWC/kurasWC/ WC mampet 081804033665 Jl.Bantul-JlGodean 085103127999 Kalasan-JlWonosari

13171-3

ATAP Plafon PVC,Hrg Pabrik,KwltsOke, StokBnyk.Ruko Grand Tlogoadi R4 Cebongan Mlati 081390490649

BESI

6522-3

Murah/SdtWC,pnuh,buntu/ahli smr/ svs pomAir/0877393945353 Gamping/085641590049 Janti,Maguwo

11880-4

FOTO COPY CAPEK msn rusak?TT FC ready stock canon IR1022/4570/5000.Minolta 350/521/601 H:08122614346 13603-3

BANK Kena BI Check.Bantu buat ektp kk baru lg online. Buat Siup Rek koran Npwp 081902411456 13192-3

LAIN-LAIN Pusing??Anda Terlilit Hutang Bnyk Mslh Rezeki Seret SolusiSMT 12jam7Hr Sukses 081904153305 12108-3

GADAI Gadai BPKB lsg cair, no survey,syarat KTP,KK,KTP luar OK 081196200312

Kompor Bhn Bakar Kayu. Api Nyembur Tanpa Gas & Tidak Hangus. Tonton Vidionya 0857 4247 2285

Bth Dana mddk Cpt&LgsCair.Jmnn Mtr+STNK/BPKB Mtr Aman&Rsmi. 085100875853/(WA)089525826601

Mau profit 5%/ hr dr Trading di HP Android anda sndiri? Gratis DiJamin 081393984232

12899-3

13578-3

INVESTASI Investasi kav(SHM)50jt buyback72jt.Bs cross 5jt balik 7,2jt.SMS/ WA:”Kav” ke085848906132 12562-3

Bisnis owner & investor club buat Uang Anda krj lbh produktif.SMS/ WA: Boi ke 085848906132 13186-3

KREDIT Langsung cair respon cpt jmn BPKB mtr/mbl pjk telat/plat luar OK bs tk over.H:087781440330 13143-3

Kredit murah proses mudah plafon jaminan BPKB/SHM BI Cek.H: 087739503344/083840095500WA 13292-3

087739344131(kota) layanann kredt Mingguan jminn trtuls 750-3Jt.Sgr!

12471-3

12647-3

Bisnis inacoin mdl 9jt hsl 50jt bkn MLM, bkn moneygame, diresmikan bappebti.WA 08562548470 13429-3

Mdl 10jt bikin pupuk cair dirmh dg drum ,bhn disuplai hsl kami beli hub: 08122-5542-988 13447-3

Strategi mengkreate Terobosan Dahsyat Investasi Milenial dg 3 income:Aktif+Pasif & Capital Gain! Mau? SMS/WA: Strategi ke 085848906132 13678-5

Dcr Business Consultant,18-35 th,SMA.Siap krj,jujur,ulet,loyal. Gj2jt+bns.WA 085 8686 40999 13695-3

Anda ingin income 15%-20%/ bulan?Hub WA 081931750925 atau 082141474475 mudah dan menarik 13730-3

13576-3

13714-6

13768-3

12295-3

12347-3

12689-3

13092-3

Bu Emi pijet capek”Lulur dll sbr rmh pglm,tmr Pom Bnsin Bogem kslt300m H:081226928895 dtm4

13101-3

Anda capek ingin relax?H:Lia WA 085729987496 di tempat Jln Wates Km 7 Balecatur 13212-3

Sely Amelia trima pijat tradisional ditempat sabar,putih,cantik.Hub 0831 1977 2263 13331-3

13652-3

” Pijat sehat dan bugar dijamin fresh dengan Mb Arin, Jl.Jagalan. Hub. WA...0877 2247 3335

13657-3

SasaMasage 20th PijetLulur50rb/ Jam AC Tmpt Nyamn ParkirLuas Free SoftDrinks WA089619115461 13665-3

Hans Massage and Therapy. Benar - benar Therapy. Khusus dipanggil, WA 089691869869 13689-3

Pijat Panggil(Capek2)(Pegal) dijamin hilang.WA:085929342996 Khusus Wanita,cuma 60rb/1,5jam

13702-3

WonderfulMsg kpsterMantab,Jl RRbrt P4anDemakijo keUtr2Km tmr Jln(sblmSlknMtrm)085643030463

PEMBIAYAAN Dana lgsg cair jmn BPKB mbl/ mtr’94up*) Pjk Telat/Plat Luar,T.O ok.HP/WA:087838609766 Ajie 13313-3

Terima:BPKB mobil/sertifikat/mobil baru/mtr+STNK langsung cair cepat Hub:0821 3612 0110 13464-3

Butuh duit=bawa mbl/mtr+STNK/BPKB mobil/Sertifikat.Pnjman max 2M pasti cair 0878 3869 1992 13465-3

Agunan BPKB mobil 2003up/motor 2010 up,pembelian mbl, Bisa Take Over SMS/WA: 085814815942 13677-3

13754-3

SABUN-KOSMETIK Sabun Ajaib sembuhkan ketombe ,flex,gatal-gatal. SMS/WA: Ajaib ke 085848906132 11932-3

13762-4

Tlh hlg STNK spm Honda AB 4668 IK an Herlina Elfrida Lika d/a Karang Bendo RT009 Banguntapan Bantul 13776-4

KERJASAMA Anda Punya Dana,Mari Gabung kekami Jasa Tiap Bulan:10% Hasil Besar Serius HP:087838691992 13462-3

Anda punya dana menganggur? Silakan gabung kami sistem bagi hasil 20%/bl.Hub WA082141474475 13734-3

Dicar i patner k.sama buka RM tempat alat2 sdh siap bth pendana 30jt bagi hasil yg ser ius.Hub 087808080335 bisa dicek dulu 13747-5

PENGUMUMAN Nikah Siri Cara Islam,Biro Jodoh, Rukyah Syariah.Hub:Ust Kyai Muh/085102806650/085728112253

13237-4

KURSUS Stir AlFattah Maguwohrjo spesial,org takut/pemula ada T4 khusus latihn. SMS/WA.085701155141

11585-3

Kursus stir mobil Fadli murah dan bisa antar jemput.Hub WA/SMS 081328856284 / 0274-388866 13486-3

LAIN-LAIN Kuliah Bisnis Milenial dimentoring langs praktek dibantu modal 200jt u/70 org. SMS/WA: Kuliah ke 085848906132 11610-4

LES/PRIVAT Si sulung (yang di SD dibawah rata2)&adiknya raih 100 UNAS(kini UNBK) Matematika SMP.POA,prestasi Ok, 0813 9014 8448

CENTRAL Springbed uk:120&times ;200cm=1295rb Grns 10th,Sinar Surya Jl.Bantul 7,5 / 088802822389 13580-3

Springbed Set Romance hanya 1.245rb Grns 10th.Dapatkan Hadiah Lsg tnp diundi s/d Bulan ini.Sinar Surya Jl.Kyai Mojo 79 T:583740 / WA:088802859590 13721-5

BARANG BEKAS Dibeli barkas :alat RT,electronik, etalase,rak toko,alat bengkel dll. telp/wa 085975345716

12664-3

Mb@ Is JualBeli brg bks siap membeli Elektrnk prlngkpan RT Etalase Grobak dll 081904175509 13076-3

13209-4

ASSESORIS KOMP. 2ND Com. Jogjatronik lt.2/72. Ready stock PC, LCD, LAPTOP seken build up. HP Lenovo Dell.WA 0816568775 11896-4

13737-3

Milla Massage di tempat/di panggil .27th.plynn ramah &sopan pasti fress.WA: 0857 0143 2518

13717-5

Tlh hlg STNK spm Yamaha AB 6114 BX an Sapto Agung Rahardjo SE d/a Prm III Jl Kenari R23 Sidoarum Godean Sleman

12154-3

13690-3

Via mssge solusi bg anda yg ingin fresh and rilex H:081392647104 di pggl di tmpt noSMS

13713-4

Tlh Hlg STNK Sepeda Motor AB 6060 S a/n Slamet Budiyono d/a Suryodingratan MJ 2/675 RT 36 RW 10 Kel Suryodingratan Kec Matrijeron Kota Yogyakarta

MEUBELAIR Barkas Mebel Jati Top Kmplit Jual,Lmari Mj Krs Kusen Pnt Jndla.Jl Bugisan Sltn 08122700229

13650-3

13651-3

12697-4

Tlh hlg STNK spm Suzuki AB 5485 PY an Tutik Aminah d/a Randugowang RT004/016 Sariharjo Ngaglik Sleman

AC Specialist service AC,cleaning/ service,perbaikan,bongkar pasang ,netes,tdk dingin,dsb.Hub:Seccorps AC 087739666162

13423-3

Ada solusi dapat dana 1Jt-5Jt tanpa jaminan utk krywan/wrswasta. Hub/SMS:081804084449

Aulia nissa 21th pijat di t4at d jamin fresh cntik, sbr Wa/sms 081802663288 T:083840295229 Sintia masage memberikan plyanan sbr/ramah djamin fresh&rilex kss dpggl 081229 313 818 ok!

KEHILANGAN Hilang BPKB Motor Honda AB 5552 VY a/n Stefanus Eka Andriyanto d/a Sorogenen II RT/RW 06/02 Purwomartani Kls Sleman

12941-3

13339-3

081915554651(Sedayu,Wrobrajan, Gamping)layanan kredit Mingguan jminan trtulis 750-2Jt.H.Sgr

Tiara 0813 9546 7373 massage call sabar ramah sopan pelayanan memuaskan kss dpggl ok!

13557-3

USAHA

13636-3

MESIN&ALAT BERAT

13645-3

13442-3

13573-3

Massage Cantik Ramah Tamah, ditanggung fresh. Hubungi Rini : 081 228 209 747

Nita 21th,fresh utk sgl suasana.Kirana Ringrod sltn kss ditmpt.SMS/ WA:085600399914

Renov/bgn baru rmh/kos/ktr/ruko/psg granit murah, berkualitas, Amanah. 081328292559

13003-3

13526-3

13629-3

13152-4

11979-3

Dini WA/SMS 081329929053 pija tkerik dijamin ramah,sopan. Ring Road Timur Jogja

13628-3

Jasa renovasi, tukang, & bngun bru bangunan.Mrh.Berkualitas.Hub: 081233272520/085878787290

Psg baru 450W=1,4jt 900W=1,7jt 1300W=2,1jt,tambah daya,instalasi baru.Hub:081903777852

13523-3

Pjt sht BuYuli alamat,Sapen GK1,493 RT28RW08,Timoho,kidul kmpus UIN Jogja.0895601387458

12653-3

13698-3

Gratis loker panen sawit klimntn.tdk perlu ijazah,ckp KTP(blh bw ank istri)sms081228356923

Pijat tradisional ibu Jujuk bisa refleksi keseleo,Priya dan wanita. Hub,WA 0877 3112 0827

BENGKEL RUMAH Melayani Jasa Bangun Rumah:Renovasi,Anda Mau Bangun Baru Free Gambar. Hub:P. Yanto Telp/WA: 0812.2711.6883

11755-4

13520-3

13587-3

BANGUNAN GBR Desain/perencanaan,IMB& plksanaan rumah,kost,ruko,dll survey grts,jujur.Hub085868398654

PD PLN disc.50%, PB 900W 1,7jt, Daya Besar Ok, cepat ON, CV PPM 087738353278/085101610516

Anik pijat capek2 lekas sehat Ringroad tmr dpn garasi DAMRI msk gang 3rmh H:0821.3302.9519

Mssge djmn fres/bth tmn curhat Rini 28th.sabar 087886790011 wa081216481651 Hr Minggu libur

13697-3

13611-3

13516-3

13584-3

12307-3

LISTRIK Harga grosir/ecer macam2 alat listrik.Kunjungi:Berkat Listrik di Jl.Juminahan 3 Yogyakarta&Jl. Wonosari Km 10 Yogyakarta

mBak TitikMssge Trdsinl Cpk Ksleo bg Anda yg ingin fresh,rilek dtmpt/ dpnggl H:087843300929

SALON Terima gunting rambut,cat rambut ,perawatan wajah,perawatan rambut dll.Hub:081 228 503 555

HALAMAN 13

UNIVERSITAS STIE SBIYogyaTerakreditasiB Mnrm MhsBrS1 Akt&Mnaj BbsBeaGdng& SKSJalurNonSkripsiSPP Rp400.000/ bl KuliahBermutu&BiTerjangkau Info24Jam.PrmhnanBrosurKrmNm &AlmtViaSMS081329430001 Grts 13222-6

OLEH-OLEH Getuk kremes & Molen berbagei rasa, keju,tela ungu,coklat,pisang, gula jawa,kelapa,Bligo,Abon& Original. Ayo pesan sekarang di 087739305477 WA mbak Lia. 13653-5

KEHILANGAN Hlg BPKB Daihatsu AB 1319 KZ,An. Emilly Dardi,Pogungrejo RT14 RW51 No409 Sinduadi Mlati Slm 13772-3

HAJI/UMROH Haji Plus, Badal Haji & Umroh Promo 22,5Jt,Izin Resmi,Call: 0818 0266 6516 - 081 2273 7993 12350-3

HOTEL/PENGINAPAN Anggun 30-50rb nginap kmd dlm,TV LED 32”,free wifi,Aman.Jl Kaliurang KM 19 H:085868248449

10218-3

Sabun Rp400,Sikat Gigi,Sampho, Paket Perlengkapan Hotel 1rb an PT.Laksamana 0878 3289 0905 13724-3


JOGJA SP RT LAND 14

RABU KLIWON 10 APRIL 2019

Persebaya 2-2 Arema FC

Kans Juara Singo Edan Terbuka

SURABAYA, TRIBUN Pertandingan les 1 Final Piala Presiden 2019 yang dilangsungkan di Gelora Bung Tomo, Surabaya berakhir seri. Tuan rumah Persebaya Surabaya gagal menaklukkan Arema FC dan hanya berbagai angka 2-2 hingga peluit panjang ditiup wasit. Pada babak pertama, skor kuat 1-1. Gol Persebaya dibukukan oleh Irfan Jaya pada menit ketujuh. Kemudian Arema menyamakan kedudukan pada menit ke33. Hendro Siswanto yang membukukan gol balasan. Persebaya kembali unggul pada menit ke-71. Gol yang dibukukan oleh Damian Lizio itu tercipta lewat titik putih, sebelumnya terjadi pelanggaran pada Amildo Balde di kotak 16 meter oleh kapten Arema, Hamka Hamzah. Lizio mengarahkan bola ke pojok kanan bawah gawang Singo Edan, yang gagal dijangkau oleh Kurniawan Kartika Ajie. Arema menyamakan kedudukan pada menit ke-79. Tendangan bebas Makan Konate dari jarak jauh meleng-

kung ke arah kanan gawang Persebaya, gagal dihalau oleh Miswar Saputra. Skor sama kuat 2-2. Tak ada gol tambahan lagi, skor imbang 2-2 bertahan hingga laga bubar. Bisa bermain 2-2 atas tuan rumah Persebaya Surabaya, membuat kans Arema FC menjadi juara Piala Presiden 2019 lebih besar. Singo Edan hanya butuh hasil imbang 0-0 atau 1-1 untuk mengangkat piala Presiden 2019. Sedangkan Persebaya Surabaya harus bekerja keras dan harus memenangi laga untuk menjadi juara. Minim waktu Hanya mampu bermain imbang, pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman, sebut faktor minimnya masa recovery. Djanur menuturkan recovery anak asuhnya hanya berjarak dua hari dari laga semifinal sebelumnya kala hadapi Madura United di Pamekasan, Sabtu (6/4). Bahkan, Persebaya miliki waktu recovery lebih sedikit dibandingkan Arema FC yang terakhir lakoni laga, Jumat (5/4). “Mereka (Arema FC) diun-

tungkan dengan satu hari recovery. Itu sangat berarti,” terang Djanur usai laga. Terlebih, dikatakan pelatih asal Majalengka itu, di Madura, timnya lakoni laga berat, bermain dengan tempo tinggi sepanjang laga hadapi Madura United. “Kami lakukan pertandingan cukup berat di Madura. Berat sekali 2x45 menit. Kami main dengan tempo tinggi. Kemudian malam langsung pulang, praktis malam itu kami tidak tidur, sehingga besoknya, walaupun dikasih libur satu hari, belum cukup untuk recovery,” tambah pelatih 55 tahun tersebut. Dengan waktu istirahat minim, disampaikan Djanur, penampilan skuatnya di laga ini tidak seperti biasanya. “Memang hari ini agak jauh penampilannya dibanding dua penampilan kemarin. Pasti kami evaluasi. Faktor kecapekan kurang recovery juga tidak bisa dikesempingkan. Semuanya secara menyeluruh dalam waktu singkat, karena lusa kami harus bermain di Malang,” tutup Djanur. (rbt/surya/dtk)

ANTARA FOTO/ZABUR KARURU

FINAL LEG 1

- Pemain Persebaya Surabaya Damian Emanuel Lizio (kanan) berusaha menendang bola yang dihalau pemain Arema FC Hendro Siswanto pada laga final leg 1 Piala Presiden 2019 di Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Selasa (9/4). Pertandingan tersebut berakhir imbang dengan skor 2-2. Hasil ini membuat pendukung tuan rumah kecewa lalu menyalakan flare dan melempar botol minuman ke lapangan.

KONI DIY Siasati Minimnya Anggaran YOGYA, TRIBUN - Menghadapi tahun anggaran 2020, dimana akan dilangsungkan Pekan Olahraga Nasional (PON) di Papua, KONI DIY meminta seluruh Pengurus Daerah (Pengda) cabang olahraga anggota, untuk pandaipandai mengatur anggaran. Ketua Umum (Ketum) KONI DIY, Djoko Pekik Irianto mengatakan, pada tahun 2020 nanti, pihaknya fokus pada dua program utama, yakni Pemusatan Latihan Daerah (Puslatda) dan pemberangkatan kontingen menunju Papua, untuk tampil di ajang PON 2020. “Tentu, karena fokus kita di situ, kemudian untuk berharap anggaran yang ada ini bisa ideal, rasanya akan sulit,” katanya, di sela Musrenbang KONI DIY, di kantor setempat, Yogyakarta, Selasa (9/4). Oleh sebab itu, seluruh Pengda cabor, diharapkan bisa meminimalisir berbagai program, yang biasa digelar pada

tahun-tahun sebelumnya, seperti Kejurda, atau Kejurnas sekalipun. Namun, diambilnya langkah ini, bukan berarti untuk memutus rantai pembinaan. “Bukan ditiadakan ya, tapi dikurangi. Dengan asumsi 2020 tahun PON, mestinya sudah tidak ada Kejurnas. Tapi, pembinaan kan tidak hanya berhenti di PON saja, pembinaan reguler harus tetap berjalan,” katanya. “Sehingga, Kejurnas yang sifatnya junior, mungkin masih tetap ada. Tapi, kalau yang senior, karena tahun PON ya, Kejurda, apalagi Kejurnas, itu asumsinya tidak ada,” tambah Djoko. Sebab, hal tersebut berkaitan langsung dengan faktor anggaran dimana KONI DIY telah mengajukan Rp 44 miliar kepada Pemda DIY, untuk tahun 2020 nanti. Namun, dari jumlah tersebut, ia meyakini, kemungkinan sulit turun sepenuhnya.

“Seperti di tahun 2019 ini, kita ajukan Rp 29 miliar, tapi baru disediakan Rp 10 miliar. Biasanya, nanti akan ada update sekitar September. Mudah-mudahan, paling tidak bisa Rp 5 miliar, sehingga bisa untuk back up kebutuhan Pra-PON,” cetusnya. Guru besar Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) UNY itu tidak memungkiri, Kejurda sejatinya merupakan salah satu program wajib yang harus diselenggarakan oleh setiap Pengda cabor. Bukan tanpa sebab, agenda tersebut, menjadi sebuah indikator eksistensi. “Hidup matinya Pengda ini bisa dilihat dari indikator penyelenggaraan Kejurda itu. Jadi, tahun 2019 tetap ada (Kejurda), meski ada Porda DIY. Tapi, ada kan beberapa cabor yang tidak di-Porda-kan, jadi itu punya kesempatan Kejurda,” pungkasnya. (aka)


MALIOBORO BUFFER 15

RABU KLIWON 10 APRIL 2019

Awan Panas Guguran Masih Terjadi YOGYAKARTA, TRIBUN - Hingga Selasa (9/4) awan panas guguran Gunung Merapi masih terjadi, meskipun dalam laporan harian yang dikeluarkan oleh BPPTKG aktivitas Merapi sedikit mengalami penurunan dibandingkan dengan pekan terakhir Maret 2019. Selama periode 25-31 Maret 2019, tercatat setidaknya 11 kali awan panas guguran yang mengarah ke Kali Gendol. Untuk jarak luncur sendiri paling pendek 850 meter, yakni terjadi pada 29 Maret 2019, sedangkan untuk jarak luncur yang paling jauh terjadi pada 27 Maret 2019, yakni sejauh 1.000 meter Untuk aktivitas guguran lava pijar, pada periode tersebut tercatat setidaknya 30 kali dengan jarak luncur paling pendek 350 meter dan paling jauh 1.000 meter. Guguran lava pijar ini, paling tinggi terjadi pada tanggal 27 dan 30 Maret 2019, sedangkan di tanggal 26 Maret 2019, minim aktivitas awan panas guguran

Radius 3 kilometer dari puncak Merapi agar dikosongkan dari aktivitas penduduk. Pemerintah daerah dan masyarakat agar mengantisipasi bahaya abu vulkanik. Masyarakat agar mewaspadai bahaya lahar terutama saat terjadi hujan di seputar Gunung Merapi. maupun lava pijar. Pada bulan April sendiri, aktivitas Merapi cenderung sedikit mengalami penurunan, di mana dalam periode 1-9 April 2019 guguran lava pijar terjadi hanya sebanyak 24 kali. Untuk guguran lava pijar dengan jarak yang paling pendek yakni terjadi pada tanggal 8 April 2019 sejauh 350 meter. Untuk guguran lava pijar yang terjauh juga terjadi

pada tanggal yang sama, 1.000 meter . Jumlah awan panas guguran yang terjadi pada tanggal 1-9 April 2019, hanya sebanyak 3 kali dengan jarak luncur 1.000 meter dan langsung mengarah ke hulu Kali Gendol. Hanik Humaida, dalam keterangan tertulisnya mengungkapkan untuk tanggal 9 April, awan panas guguran terjadi pada pukul 14.46 WIB dengan durasi 100 detik, jarak luncur 1.000 meter. Sampai saat ini, status Merapi masih Waspada (level II). Untuk itu, Hanik masih mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan bisa beraktivitas seperti biasa. “Radius 3 kilometer dari puncak Merapi agar dikosongkan dari aktivitas penduduk. Pemerintah daerah dan masyarakat agar mengantisipasi bahaya abu vulkanik. Masyarakat agar mewaspadai bahaya lahar terutama saat terjadi hujan di seputar Gunung Merapi,” ungkapnya. (may)

RSUP dr Sardjito Punya Klinik Nyeri YOGYA, TRIBUN - Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) dr Sardjito Yogyakarta kini menghadirkan berbagai layanan untuk pasien, satu di antaranya yang belum diketahui banyak orang adalah Klinik Nyeri. Kepala Bagian Humas dan Hukum RSUP dr Sardjito Yogyakarta, Banu Hernawan bersama Guntoro, dalam kunjungannya ke Tribun Jogja, Selasa (9/4) mengatakan, Klinik Nyeri ini menjadi satu-satunya layanan di Indonesia untuk mengatasi nyeri. “Jadi kami punya alat yang bisa mendeteksi nyeri kemudian dibagian itu kita tembakkan penangkal sehingga rasa nyeri itu akan hilang. Misalnya ada syaraf kejepit dan gangguan lainnya,” jelas Banu di depan Pemimpin Redaksi, Ribut Raharjo, News Manager, Sigit Widya, Manager Marketing, Leony Tiendani, dan jajaran. Enaknya, masyarakat peserta BPJS bisa mengguna-

Anggaran Diusulkan Rp10,6 zz Sambungan Hal 9

Menurut dia, anggaran tersebut tengah diusulkan pada perubahan penggunaan danais termin 2 tahun 2019 ke pemerintah pusat. Pihaknya berharap, pertengahan April sudah disetujui dan bisa dikucurkan. “DPUPESDM telah menghitung biaya rehabilitasi kompleks makam Imogiri. Berdasar hitungan dibutuhkan anggaran sekitar itu,” jelasnya. Dia menjelaskan, rehabilitasi kawasan Makam Imo-

Berharap Solusi Soal Banjir Bandang zz Sambungan Hal 9

di bidang kesehatan untuk membantu pengobatan warga. Gratis. Suryono terdiam. wajahnya sedikit mendongak ke atas, seakan tengah mengumpulkan sisa ingatan 20 hari silam. Di mana kampungnya menjadi lautan lumpur. Bagi dia dan juga mungkin sebagian masyarakat Paduresan, banjir malam hari itu menjadi peristiwa tak terlupakan. Harapan Suryono dan juga masyarakat Paduresan bisa jadi sama. Mereka ingin Kali Celeng kembali normal. Berbagai upaya telah coba dilakukan. Mulai dari bersih-bersih aliran sungai sampai membuat larangan bagi warga untuk tidak membuang sampah ke

TRIBUN JOGJA/RIBUT RAHARJO

DISKUSI - Jajaran Tribun Jogja dan RSUP dr Sardjito berdiskusi di ruang rapat redaksi, Selasa (9/4).

kan fasilitas ini untuk mengatasi rasa nyeri yang dialami pasien. Yang lain adalah layanan CAPD yaitu mesin pengganti ginjal. Artinya, lanjut Banu, pasien cukup memasang alat ini dan rajin membersihkan, tanpa harus menjalani cuci darah. “Alat ini memungkinkan pasien untuk beraktivitas

seperti biasa, kelihatan lebih segar. Tapi memang pasien harus disiplin membersihkannya,” tambah Guntoro. Pada bagian lain, Banu dan Guntoro menjelaskan akan menghadirkan Tribun Jogja untuk tamu dan pasien di VIP, serta bekerja sama dalam menginformasikan layanan kesehatan untuk masyarakat. (rbt)

giri yang rusak akibat banjir dan longsor beberapa waktu lalu memang menjadi prioritas karena dikhawatirkan meluas. Apalagi, kerusakan tersebut juga sudah sampai bagian bawah. “Kawasan tersebut merupakan kawasan strategis keistimewaan dan kawasan cagar budaya,” jelasnya. Dalam kesempatan terpisah, Beni juga menjelaskan ada beberapa penganggaran di termin 1 yang tidak bisa dilaksanakan. “Saving dari pengadaan yang kemarin,” ulasnya. Tindak lanjut Kepala Dinas Kebudayaan DIY, Aris Eko Nugroho, enggan berkomentar lebih jauh

mengenai usulan untuk rehabilitasi Makam Imogiri tersebut. Pihaknya dalam hal ini tinggal menindaklanjuti keputusan Paniradya Pati mengacu assesment DPUPESDM DIY. “Hari ini (kemarin) dirapatkan, untuk teknis yang tahu DPUPESDM. Kami tinggal tindak lanjutnya saja,” urainya. Aris juga menampik jika makam menjadi prioritas, tapi semua hal adalah prioritas. Hanya untuk pergerseran anggaran itu semuanya diketahui detail oleh tim anggaran pemerintah daerah. “Dalam hal ini kami hanya mengusulkan angka saja,” ujarnya. (ais)

bantaran. “Sekarang warga perlahan mulai sadar. Tidak membuang sampah sembarang. Karena kita takut banjir kembali datang,” aku dia. Selain dari warga, Suryono sendiri berharap ada upaya yang dilakukan oleh pemerintah daerah untuk melakukan normalisasi Kali Celeng. Baik berupa pengerukan sedimentasi ataupun penguatan bronjong. “Kami khawatir Kali Celeng jadi banjir tahunan,” ungkapnya. Sedimentasi dan sampah di bantaran sungai bisa jadi menyumbang penyebab banjir. Namun sebenarnya sampai saat ini yang masih membuat Suryono bingung adalah datangnya luapan air saat banjir. Ia sendiri menjelaskan Kali Celeng merupakan sungai asli Bantul. Bagian hulu ada di wilayah Nglingseng, Dlingo, dan hilir di tempuran Su-

ngai Oya Siluk. Panjangnya hanya sekitar 10 kilometer. Kondisi tersebut tentu berbeda dengan Sungai Oya yang bagian hulu ada di Gunungkidul ataupun sungai Gajah Wong dan Winongo yang berasal dari Sleman. “Pertanyaannya, air yang meluap di Kali Celeng sebanyak itu datangnya dari mana? Itu yang membuat saya masih bingung. Kali celeng ini asli Bantul. Ketika terjadi banjir hujan juga tidak terlalu deras,” imbuh dia. Ia bersama komunitas Kali Celeng pernah melakukan mitigasi bencana sederhana. Untuk menjawab dari mana datangnya air yang menggenang hampir setinggi dua meter malam itu. Namun sayang, ia tidak menjelaskan secara detail hasilnya. Hanya dugaan awal ada kerusakan hutan di bagian hulu. (Ahmad Syarifudin)

TRIBUN JOGJA/CHRISTI MAHATMA

SITA - Wakapolresta Yogyakarta, AKBP Ardiyan Mustakim, menunjukkan tingkat bendera dan knalpot blombongan yang

disita saat razia pada Minggu (7/4) dan Senin (8/4).

Knalpot Blombongan Sitaan Dimusnahkan YOGYA, TRIBUN - Polresta Yogyakarta berkomitmen menindak tegas kendaraan berknalpot blombongan saat kampanye. Hal tersebut dilakukan untuk menjaga situasi dan kondisi Kota Yogyakarta agar tetap kondusif selama tahapan Pemilu 2019. Wakapolresta Yogyakarta, AKBP Ardiyan Mustamin mengatakan, pihaknya telah melakukan penilangan terhadap simpatisan yang melanggar aturan. Pihaknya melakukan razia pada Minggu (7/4) dan Senin (8/4). Dari hasil razia tersebut, sebanyak 37 kendaraan diamankan oleh Polresta Yogyakarta. Sekitar 35 kendaraan diamankan pada Minggu (7/4) dan 5 kendaraan pada Senin (8/4). Selain mengamankan kendaraan yang melanggar aturan, Polresta juga menyita puluhan bambu bahkan besi yang digunakan untuk membawa bendera para simpatisan.

“Polresta Yogyakarta sudah berkomitmen tidak ada knalpot blombongan di Kota Yogyakarta. Jadi yang melanggar, ya, kita tertibkan. Langsung kita tilang saja, tapi ini sebagian ada yang pemiliknya belum hadir,” katanya saat jumpa pers di Polresta Yogyakarta, Selasa (9/4). Ia melanjutkan, knalpot blombongan dan bambu juga besi yang disita nantinya akan dimusnahkan. Hal itu dilakukan agar pengendara bisa menggunakan knalpot yang standar. “Semua nanti akan kita musnahkan, biar knalpot pakai yang standar saja. Kalau nanti dikembalikan bisa dipakai lagi dong. Bambu-bambu itu disita karena setelah kampanye kan tidak perlu lagi to. Untuk hindari hal yang tidak diinginkan, ada besinya juga itu,” lanjutnya. Pihaknya pun akan terus melakukan razia-razia serupa supaya situ-

asi dan kondisi Kota Yogyakarta terjaga. Kepolisian pun siap untuk melakukan pengamanan Pemilu, April mendatang. “Kita harapkan pemilu ke depan berjalan baik dan aman. Yang jelas kami Polresta Yogyakarta sudah siap untuk melakukan pengamanan selama Pemilu 2019 ini,” jelasnya. Untuk personel yang dikerahkan, pihaknya akan mengerahkan 3/4 kekuatan untuk pengamanan keseluruhan, atau sekitar 1.300-an. Sementara untuk pengamanan TPS, pihaknya akan mengirimkan 590 personel. “Kami sudah siap, itu personel Polresta Yogyakarta saja, belum termasuk polsek-polsek. Nanti kan personel akan ditempatkan masingmasing jumlahnya berbeda, disesuaikan dengan kerawanan TPSnya,” tutupnya. (maw)

Toko Modern Wajib Gandeng UMKM YOGYA, TRIBUN - Wakil Wali Kota Yogyakarta, Heroe Poerwadi, meminta agar toko moderen berjejaring yang belum memenuhi Izin Usaha Toko Swalayan (IUTS) agar segera menyelesaikannya. Hal tersebut lantaran toko moderen berjejaring yang muncul pascapencabutan aturan pembatasan jumlah toko moderen berjejaring di Kota Yogyakarta kebanyakan belum mengurus IUTS. “Kebijakan yang ada saat ini bukan berarti membebaskan mereka ada begitu saja tapi harus memenuhi aturan yang berlaku. Saya meminta mereka mematuhi aturan yang ada di Perwal,” ujarnya, Selasa (9/4). Ia mengakui bahwa perizinan saat ini dilakukan melalui Online Single Submition (OSS) yang langsung terhubung dengan pemerintah pusat. Nomor Induk Berusaha (NIB) bisa terbit meski ada komitmen yang belum diselesaikan pemohon. Ini menjadi catatan penting bagi Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta. “Harapannya OSS tidak jadi jalan pintas bagi pemilik usaha agar tidak menaati peraturan yang ada. Prosesnya tetap harus memperkuat muatan lokal yang ada di Kota Yogyakarta,” ungkap-

Tetap Berpegang Aturan zz Sambungan Hal 9

kegiatan ini tetap mendasarkan pada aturan tersebut dan jangan sampai keluar dari itu,” ujar Ketua DPRD

KPI DIY: Pilih Caleg Perempuan zz Sambungan Hal 9

leg perempuan lebih banyak lagi di legislatif. Sebagaimana dalam undang-undang memenuhi kuota 30%,” ujar Halimah pada Selasa (9/4). Aksi seperti ini menurutnya sangat perlu dilakukan mengingat kursi perempuan di legislatif menurun dibanding 2009. Selain itu aksi ini juga agar perempuan mempunyai kesempatan yang sama di bidang politik. Matahari mulai memanjat, suhu mulai meningkat. Semangat para peserta aksi yang didominasi oleh kalangan ibu-ibu ini tetap membara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia

nya. Salah satu poin penting yang tertera yakni toko moderen berjejaring wajib merangkul warga Kota Yogyakarta untuk bekerja sama dalam hal ini yakni memfasilitasi produk UMKM. “Diharapkan dengan adanya aturan itu, keberadaan toko moderen berjejaring tidak justru jadi pemangsa pelaku usaha lain yang ada di tepi jalan. Makanya mereka perlu mengurus izin yang belum dipenuhi agar kami bisa mendata dan masuk dalam Forum CSR yang sudah memiliki komitmen untuk menggandeng UMKM,” ungkapnya. Heroe menambahkan, mereka yang sudah beroperasi dan tidak mengindahkan peraturan mendasar yakni seperti meminta izin pada warga setempat, maka ia tak segan untuk melarang dan mencabut izin toko moderen berjejaring tersebut. “Penting juga bagi mereka untuk melengkapi persyaratan agar Pemerintah Kota Yogyakarta bisa memberikan perlindungan. Kalau tidak dipenuhi, kami juga tidak bisa melindungi mereka,” tambahnya. Kepala Bidang Pelayanan Terpadu

Satu Pintu, Gatot Sudarmono, menjelaskan bahwa sejak keluarnya Perwal nomor 56 tahun 2018 tentang Penataan Usaha Minimarket di Kota Yogyakarta maka pembatasan jumlah toko moderen berjejaring yang sebelumnya dibatasi 52 unit kini sudah tak berlaku. “Dari catatan Dinas Perizinan dan Penanaman Modal Kota Yogyakarta, sejauh ini belum ada yang mengurus IUTS. Tapi kami juga belum cek ke lapangan apakah sudah mengurus izin melalui OSS,” bebernya. Ia menjelaskan bahwa sesuai dalam Perwal tersebut, maka pelaku toko moderen berjejaring wajib memenuhi komitmen lokal. Disebutkan dalam Pasal 9 bahwa toko tersebut wajib melaksanakan kemitraan dengan UMKM. “Kemitraan tersebut bisa berupa kerja sama pemasaran, penyediaan tempat usaha, dan atau penerimaan produk,” sebutnya. Sementara itu, terkait perizinan dalam Perwal tersebut juga dijelaskan bahwa minimarket yang tidak memiliki IUTS dikenakan sanksi administratif berupa peringatan tertulis, pembekuan izin usaha, dan pencabutan izin usaha. (kur)

DIY, Yoeke Indra Agung Laksana, Selasa (9/4). Politikus PDIP ini menjelaskan, untuk anggaran yang diusulkan memang dewan tidak mengetahui. Hal ini karena proses pengajuan tidak melalui pembahasan di DPRD DIY. Sehingga, kata dia, pihaknya belum tahu secara rinci.

“Untuk anggaran itu termasuk besar atau kecil itu juga kami perlu konfirmasi. Namun, secara regulasi, penggunaan anggaran ini juga sudah diatur oleh perdais,” urainya. Menurutnya, kawasan tersebut masuk dalam rencana tata ruang keistimewaan. Termasuk juga pelestarian

situs yang ada hubungan dengan keistimewaan. Sehingga diatur dalam Perdais. Pihaknya pun meyakini jika usulan ini juga wajib melihat proporsionalnya dan sesuai dengan kebutuhannya. “Termasuk memperhatikan cakupan, luas geografis dan hal lainnya,” urainya. (ais)

Raya, disusul lagu Pemilu Damai. Iringan lagu itu tambah mengesankan dengan diikuti instrumen gejog lesung yang dibawa langsung dari Gunungkidul. Aksi ini dimulai dari parkiran Abu Bakar Ali dan selesai di Titik Nol kilometer. Selanjutnya, KPI membuat kontrak dengan 25 calon legislatif (caleg) yang tergabung dalam masa aksi. KPI meminta agar para caleg ketika nanti sudah duduk di kursi DPR bisa memenuhi syarat yang telah ditandatangani bersama KPI. “Bentuk kontraknya ketika mereka (caleg) telah terpilih akan menjamin program perlindungan sosial, maupun program jaminan kesehatan agar menaikkan anggaran untuk masyarakat, terutama bagi yang tidak

mampu. Karena yang kita lihat semua itu belum maksimal (pada tahun-tahun sebelumnya),” tutur Halimah. Selain itu, kata Halimah, tentu ada konsekuensi yang akan diterima para caleg yang tidak menepati janjinnya sewaktu kampanye. Hal ini menunjukan bahwa KPI juga tetap mengawal ketat para caleg yang diusungnya. Waktu memasuki pukul 11.00 masa aksi telah berkumpul di Titik Nol Kilometer. Sebelumnya mereka sempat mampir menggelar aksi di gedung DPRD DIY. Terlihat juga beberapa ibuibu yang sudah cukup tua mengikuti aksi, sehingga mereka harus berjalan dengan perlahan. Nyanyian terus didendangkan, tepat berada di Titik Nol Kilometer mereka semua membentuk

lingkaran sambil menyurakan ajakan kepada masyarakat agar tidak golput ketika tiba hari pemilu. Menariknya, cerita keberangkatan peserta aksi dari Gunungkidul sudah disiapkan sejak pukul 03.00. Setelah semua persiapan selesai, massa aksi yang telah berkumpul di kantor sekcab KPI Gunungkidul, Dusun Gagan, Desa Pengkol juga menggelar aksi terlebih dahulu di sana, disaksikan masyarakat. Hal ini diungkapkan oleh Harsi Dwi Mulyani selaku koordinator massa dari Gunungkidul. Absennya perwakilan Kulon Progo dalam aksi damai ini, diungkapkan Haliman Ginting, karena kepengurusan sekcab di sana sedang vakum. (MG1/TAUFIQ SYARIFUDIN)


16 KARAKTERISTIK Man United GOL Barcelona

12.3

Tend/gim 1.3 Gol/gim

10 5 1 1 2 1

Total Open play Set Piece Counter attack Penalti Gol bunuh diri

19 13 2 3 1 0

10%

Konversi gol

11%

RABU KLIWON 10 APRIL 2019

LUKE SHAW

20.1

Tend/gim 2.4 Gol/gim

VICTOR LINDELOF

CHRIS SMALLING

LIVE ON

KAMIS (11/4) Pukul 02:00 WIB/ 03:00 WITA

R

I H K RA

E T A

G E n LA NIT mpto D

4

U rha 1 -1 2 N e n MA Wolv rd 2 pto vs atfo rham 0 K W ve 4 M vs Wol nal 2 NA 0 / s 03 /03 K v Arse ELO 2 - 0 s 4 30 /03 K v ARCĂŠtico l 4 - 0 l B At rrea 17 /03 vs illa yol 2 - 4 0 V M n 1 s1 4 S vs Espa Beti 0 l / s 07 /04 M v s Rea 03 /03 M v 30 /03 18

ANGKA MAGIS MESSI

TOP PLAYERS MAN UNITED

1 2-

7.12 TOP RATINGS

LIONEL MESSI

TOP GOALS

CHRIS SMALLING

41

41% gol Barca di La Liga lahir dari Messi (33 gol)

22

Messi cetak 22 gol dari 30 laga kontra tim dari Inggris. Terganas sepanjang sejarah

11

Messi gagal cetak gol di 11 laga perempatfinal Liga Champions. Gol terakhirnya saat lawan PSG April 2013

31

Messi kreasi 31 peluang terbaik. Angka terbaik di 5 Liga top Eropa

12

Messi kreasi 12 assists musim ini, hanya kalah oleh Jadon Sancho (13 assists) di 5 liga top Eropa

1

2 TOP ASSISTS

ROMELU LUKAKU

ASHELY YOUNG

TOP PLAYERS BARCELONA

8.93 TOP RATINGS

LIONEL MESSI

8 TOP GOALS

3 TOP ASSISTS

LIONEL MESSI

LIONEL MESSI

MAN UNITED VS BARCELONA

PANGGUNG MESSI

LIONEL Messi diyakini bakal menjadi pembeda di laga Barcelona kontra tuan rumah, Manchester United dalam leg pertama perempatfinal di Stadion Old Trafford, Manchester, Kamis (11/4) dini hari. Keyakinan itu dilontarkan sejumlah pengamat sepak bola, mulai dari Alan Shearer, sampai Laurent Blanc. Dalam kolomnya di The Sun, Shearer menulis, United memang pantas diwaspadai setelah membuat comeback dahsyat atas Paris Saint Germain di 16 besar lalu. "Tapi saya pikir Barcelona terlalu kuat bagi United di dua

leg mendatang, terutama karena mereka punya pemain hebat ini, Messi," tulisnya. Pelatih United, Ole Gunnar Solskjaer bersama para asistennya sampai menyambangi Camp Nou untuk mengintip aksi pasukan Catalan akhir pekan lalu. Mereka pun menyaksikan bagaimana Messi mencetak satu gol --yang jadi golnya ke-43 di berbagai kompetisi musim ini--, dan jadi motor kemenangan atas Atletico Madrid 2-0 untuk memastikan gelar juara La Liga kedelapan kalinya dari sebelas tahun terakhir. Mantan pelatih Paris Saint Germain, Laurent Blanc mengamini besarnya pengaruh Messi. Ia

menonton bagaimana "si Kutu" jadi inspirator kemenangan Barca saat menggilas Olympique Lyon 5-1 di leg kedua 16 besar Liga Champions (14/3) lalu. Di laga itu, Messi mengemas dua gol, dan dua assists. "Saya tak ingin mengatakan Messi yang memenangkan laga itu berkat caranya sendiri, sebab Barca sebagai tim juga sangat kuat. Tapi, harus digaris-bawahi juga, mereka bisa kuat karena punya Messi," katanya. Lantas, bagaimana caranya United untuk meredam Messi? Menurut mantan striker United, Dwight Yorke, yang harus dilakukan Paul Pogba cs adalah fokus ke pertandingan, dan bukan ke

Messi seorang. "Harus bermain sempurna untuk bisa kalahkan Barca," katanya menegaskan. "Tak diragukan lagi, Messi pemain terbaik dunia. Tapi saya rasa jika kami memainkan tim secara kolektif, kami mungkin bisa unggul," kata Yorke. Messi memang sedang gilagilanya musim ini. Masuk usia 31 tahun, ia semakin matang, dan efisien. Jadi topskor La Liga dengan 33 gol, itu artinya ia menyumbangkan hampir 41% dari gol keseluruhan Barca di La Liga. Ketajamannya mengeksekusi bola mati pun kian mengerikan. Ia tercatat mencetak enam gol dari tendangan bebas di La Liga,

dan sekali di Liga Champions. Menariknya lagi, selain jadi mesin gol, Messi pun kini menjelma jadi playmaker terbaik. Ia sudah mengemas 12 assists di liga musim ini, dan hanya bintang muda Dortmund, Jadon Sancho (13 assists) yang melewatinya di lima liga top Eropa. Messi juga tercatat mengkreasi 31 peluang terbaik di liga musim ini, atau sepuluh kali lebih banyak dari para pemain lain di lima liga terbaik Eropa. Dengan statistik yang sungguh menggetarkan seperti demikian, lini belakang United memang dituntut untuk tampil sempurna. Jika tidak, maka sungguh akan

celaka. Victor Lindelof, Chris Smalling, dan Luke Shaw benar-benar harus dalam kondisi 100 persen, tak melakukan kesalahan sekecil pun untuk bisa meredam Messi dini hari nanti. Masalahnya, justru lini belakang United ini juga yang jadi sorotan belakangan. Tiga kekalahan dari empat laga terakhir Setan Merah, dimana mereka kebobolan tujuh gol, tak lepas dari kesalahan elementer para bek United. Karena itu pula di antaranya, para pengamat banyak meyakini, laga di Old Trafford ini akan jadi panggung tempatnya Messi menari-nari. (Tribunnews/den)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.