Tribunjogja 16-11-2017

Page 1

KAMIS KLIWON

Redaksi 0274 557 687 (102) / 0857 4319 6999

Halaman

16 NOVEMBER 2017 27 SAFAR 1439 NO 2381/TAHUN 6

Sirkulasi / 0851 0212 2000 Iklan 0274 557 687 (417) 0851 0012 1000 0857 2949 3333

RP 2.000

LANGGANAN RP 55.000 SMS 0851 021 22000, 0274-557687 EXT 219 www.tribunjogja.com

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

tribunjogjaofficial

KPK Jemput Paksa Novanto

JAKARTA, TRIBUN - Sebanyak enam penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyambangi rumah Ketua DPR Setya Novanto, Rabu (15/11) malam. Mereka tiba di kediaman Novanto pukul 21.40 WIB. Petugas polisi berjaga-jaga di depan pintu masuk rumah Novanto di Jalan Wijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Kuasa hukum Novanto, Fredrich Yunadi sempat keluar dari rumah tersebut. “Mau ambil surat kuasa,” kata Fredrich kepada wartawan saat ditanya mengapa dia keluar dari rumah Novanto. Fredrich tak menjawab pertanyaan lain yang diajukan wartawan. Dia menuju mobilnya yang terparkir di dekat rumah, lalu kembali masuk ke rumah Novanto. KOMPAS.COM/ANTARA FOTO

JAGA KETAT - Polisi menjaga ketat rumah Setya Novanto saat KPK mendatangi rumah tersebut untuk melakukan jemput paksa, Rabu (15/11) malam. Sementara itu,

 ke halaman 11

pada Rabu siang Novanto memilik memimpin Sidang Paripurna DPR dibanding memenuhi panggilan pemeriksaan sebagai tersangka korupsi e-KTP.

Bupati Doakan Warganya Dibebaskan  Warga Demak Cemaskan Korban Sandera  Kelompok Kriminal Mulai Kehabisan Bekal Untuk saat ini kami terus berkoordinasi dengan pemerintah pusat agar warga Demak yang menjadi korban sandera bisa bebas dengan selamat. HM Natsir Bupati Demak

DEMAK, TRIBUN - Warga Desa Kedondong, Kecamatan Demak Kota, Kabupaten Demak, Jawa Tengah gelisah menunggu kabar tentang keluarganya yang disandera di Papua. Lebih dari sepekan sudah penyanderaan terhadap 1.300 orang dilakukan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di area Freeport, Kecamatan Tembagapura, Mimika, Papua. Kini kondisi para sandera pun dikabarkan mulai memprihatinkan. Keluarga korban penyanderaan asal Demak, Jawa Tengah, Tri Atmi pun mengaku waswas. Sebab anak dari ibu berusia 49 tahun ini bekerja menjadi buruh tambang di Tembagapura dan su-

Satu Brimob Meninggal SEORANG anggota Brimob Detasemen B Polda Papua, Brigadir Polisi Firman, meninggal dunia saat patroli di perbukitan daerah Mile 69 Tembagapura, Rabu (15/11). Ia ditembak oleh kelompok bersenjata. “Terkena tembak mengakibatkan luka di bagian punggung, dan meninggal dunia,” kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Mabes Polri Brigadir Jenderal Polisi Rikwanto di Jakarta, kemarin. Rikwanto mengatakan, jasad korban Brigadir Firman telah dievakuasi menuju landasan helikopter guna dibawa ke Timika, Papua.

dah tak lagi memberi kabar berita. Tri Atmi mengungkapkan, anaknya telah tiga minggu tidak melakukan komunikasi dengannya. Sang anak, kata dia, bekerja sebagai buruh tambang di sekitar lahan PT Freeport, Papua. “Dia memang sudah biasa bekerja sebagai buruh tambang di Papua. Biasanya hanya lima bulan sampai satu atau dua tahun di sana, nanti pulang. Selain itu biasanya dia juga rutin melakukan komunikasi dengan saya ibunya, sekedar menyampaikan kabar,” kata Tri, saat mengadu ke kepala Desa Kedondong, Minggu lalu.  ke halaman 11

ANTARA FOTO/JEREMIAS RAHADAT

PEMAKAMAN - Anggota Brimob Polri dan Prajurit TNI membawa jenazah almarhum Brigadir Firman

untuk dimakamkan di Timika, Mimika, Papua, Rabu (15/11). Brigadir Firman adalah anggota Satuan Tugas Operasi Terpadu yang gugur ketika melakukan pengejaran terhadap anggota kelompok kriminal bersenjata di sekitar Mile 69, distrik Tembagapura pada Rabu (15/11).

Kontak Senjata di Papua

NEWS ANALYSIS

1 Selasa, 14 November 2017, Kelompok kriminal bersenjata

menyerang kendaraan patroli mengakibatkan Raden Totok Sahadewo terluka .

Selain itu, seorang anggota Brimob lainnya, Brigadir Kepala (Bripka) Polisi Yongky Rumte, juga terluka pada bagian punggung. Yongky kini tengah menjalani perawatan intensif. “Saat ini pelaku masih dalam penyelidikan,” ujar Rikwanto. Rikwanto mengatakan, kejadian ini berawal dari kejadian penembakan pada Selasa (14/11) pukul 08.20 WIT terhadap kendaraan patroli zona Tembagapura di Mile 69. Peristiwa itu mengakibatkan salah satu karyawan Raden Totok Sahadewo mengalami luka tembak di bagian paha kanan.

Jangan Terpancing DR NAJIB AZCA Kepala Pusat Studi Keamanan dan Perdamaian UGM 2

3

Rabu, 15 November 2017, Tim Satgas Terpadu atau anggota Brimob Detasemen B Polda Papua patroli menelusuri perbukitan di Mile 69 Tembagapura

Kemudian terjadi kontak senjata antara KKB dan Tim Satgas Terpadu

Jasad korban dievakuasi menggunakan helikopter dan telah dimakamkan. Berdasar data Humas Polda Papua, dari 21 Oktober hingga kini, telah terjadi 12 kali aksi penembakan 5

4 Anggota Brimob Polda

Papua Brigadir Firman meninggal dunia dengan luka tembak dan Bripka Yongky Rumte terluka di

 ke halaman 11

PENDEKATAN persuasif yang dilakukan oleh pemerintah Indonesia dan militer adalah langkah yang tepat dalam menghadapi persoalan yang terjadi di Papua saat ini. Sekali kita membuat kesalahan, justru bisa menjadi kesempatan atau dalih untuk internasionalisasi atau mengundang keterlibatan pihak luar untuk terlibat dalam isu domestik. Sekali ada represif dan mengakibatkan insiden yang besar maka akan terjadi internasionalisasi seperti yang terjadi di Timor-timur dulu.  ke halaman 11

GRAFIS:FAUZIA RAKHMAN

Kevin Lilliana

Eksperimen Anggota KWT Ciptakan Minuman Sehat untuk Anaknya

Kalahkan 65 Wanita

Sri Olah 1 Kg Daun Kelor Jadi 60 Gelas Cincau

PUTRI Indonesia Lingkungan Hidup 2017 Kevin Lilliana dinobatkan menjadi Miss International 2017. Kevin mengalahkan 65 wanita yang menjadi perwakilan dari sejumlah negara dalam ajang yang malam finalnya diselenggarakan di Tokyo Dome City Hall, Tokyo, Jepang. (*)

Pengolahan daun kelor yang sederhana sebagai sayur pendamping nasi tidak begitu disukai anak-anak. Padahal, daun kelor kaya nutrisi, sehingga mengonsumsinya tentu akan baik bagi kesehatan tubuh, terlebih bagi tumbuh kembang anak.

B

Hal

9

TRIBUNNEWS

erdasarkan pengalaman yang dialaminya di atas, Sri Yoni anggota Kelompok Wanita Tani (KWT) Kusuma Merapi, Sukerejo, Girikerto, Turi bereksperimen membuat resep olahan daun kelor yang

disukai anak-anak. “Anak saya nggak suka sayur kelor, jadi coba-coba membuat Cincau Kelor,” ujar Sri kepada Tribun Jogja, beberapa waktu lalu.  ke halaman 11

TRIBUN JOGJA/PANJI PURNANDARU.

BERKHASIAT - Sri Yoni anggota Kelompok Wanita Tani (KWT)

Kusuma Merapi, Sukerejo, Girikerto, Turi berkesperimen membuat resep olahan cincau daun kelor yang disukai anak-anak.

Trending Topic di tribunjogja.com

Heboh Sawah I Love


2 KURS RUPIAH Mata Uang USD SGD JPY EUR GBP MYR

KAMIS KLIWON 16 NOVEMBER 2017

Kontan Tribun Finance www.tribunjogja.com

Kurs 13,555 9,959.97 11,924.36 15,795.66 17,785.53 3,235.48

Perubahan (%) -0.3 -0.23 -0.01 -0.37 -0.11 -0.38

Nilai Tukar USD/IDR di 10 Bank Besar

Nama Bank Bank Mandiri Bank Rakyat Indonesia (BRI) Bank Negara Indonesia (BNI) CIMB Niaga Bank Permata Bank Danamon Bank Panin Bank Internasional Indonesia (BII) Bank Tabungan Negara (BTN) Rata-rata Seluruh Bank

Beli 13,538 13,480 13,541 13,385 13,345 13,225 13,488 13,541 13,475 13,477

Jual 13,562 13,630 13,557 13,635 13,745 13,575 13,588 13,558 13,625 13,627

Rata-rata 13,550 13,555 13,549 13,510 13,545 13,400 13,538 13,339 13,550 13,552

Sumber : Situs Bank Senin 13 November 2017

tribunjogja

@tribunjogja

Indikator IHSG

Nama Kompas IHSG DOW JONES )* SSEC (Shanghai)** NIKKEI STRAITS TIMES HANG SENG KOSPI*

@tribunjogja

tribunjogjaofficial

Harga Komoditas Jenis Komoditas Emas* Emas Antam* Perak* Nikel** Timah** Tembaga** Aluminium** Minyak Mentah* CPO **

Indeks Perubahan (%) -0.03 1,257 -0.01 6,021.46 -0.17 23,422.21 0.44 3,447.84 -1.32 22,380.99 -0.03 3,419.13 0.21 29,182.18 -0.5 2,530.35

Sumber : IDX dan Bloomberg

Satuan US$/Troy Oz Rp/gram US$/Troy Oz US$/MT US$/MT US$/MT US$/MT US$/BBL US$/Ton

Pasar Comex Comex LME LME LME LME Nymex Mdex

Sebelum 1,282 623,562 17 12,725 19,550 6,895 2,185 57 662

Penutupan 1,276.40 624,571 17.01 12,920 19,450 6,970.00 2,171.00 57.28 657.44

Perubahan -0.41 0.16 -1.33 1.53 -0.51 1.09 -0.64 -0.12 -0.69

Kontrak Des'17 Des'17 3 Bulan 3 Bulan 3 Bulan 3 Bulan Des'17 Jan'18

*Sumber : Riset KONTAN

Bank Menebar Promo Bunga KPR  Genjot Target Kredit di Akhir Tahun JAKARTA, TRIBUN Pascaturunnya suku bunga acuan Bank Indonesia (BI), sejumlah bank juga turut menurunkan suku bunga kredit pemilikan rumah (KPR) milik mereka. Perbankan pun terus menggenjot kredit KPR di akhir tahun. PT Bank Central Asia Tbk (BCA) belum berencana untuk menurunkan suku bunga KPR di akhir tahun. Namun BCA akan mengandalkan promo bunga khusus untuk dongkrak KPR di akhir tahun. Menurut Executive Vice President Consumer Loan Business BCA Felicia M. Simon, hingga akhir tahun BCA belum ada rencana untuk menurunkan suku bunga. Tapi pihaknya akan mengandalkan promo KPR untuk capai target. “Saat ini belum ada (turun suku bunga KPR), tapi kami ada promo KPR 7 % fixed 3 tahun dan 8% cap 3 tahun berikutnya,” ujar Felicia kepada Kontan, kemarin. Menurut Felicia bunga KPR saat ini masih cukup baik dan menarik. Ditanya target, Felicia berujar target KPR BCA hingga akhir tahun dapat tumbuh sebesar 15% sampai 17%. Sebagai informasi, pada kuartal III 2017, KPR BCA tumbuh 23,3% sebesar Rp78,83 triliun dari kuartal III 2016 sebesar Rp62,15 triliun. PT Bank CIMB Niaga Tbk menyatakan sampai dengan akhir tahun dan tahun 2018 mendatang prospek pertumbuhan kredit pemilikan rumah (KPR) perseroan masih cukup signifikan. Direktur CIMB Niaga Lani Darmawan bahkan

PROMO BUNGA KPR  Bank mengandalkan

promo bunga khusus untuk dongkrak KPR di akhir tahun  BCA menawarkan promo KPR 7 % fixed 3 tahun dan 8% cap 3 tahun berikutnya  KPR CIMB Niaga tawarkan kisaran bunga tetap 3 tahun sampai 5 tahun dari 6,25%- 7,5%  Suku bunga KPR BNI yang sebelumnya 8,75% sekarang diturunkan menjadi 7,10% optimistis realisasi pertumbuhan KPR sebesar 10% secara tahunan atau year on year (yoy) dipastikan dapat tercapai. Salah satunya tercermin dari peningkatan jumlah sales KPR di CIMB Niaga, secara tahun berjalan Lani menyebut pertumbuhannya tembus ke angka 50%. “Untuk CIMB Niaga sales tahun ini lebih tinggi 50% secara year to date (ytd). Karena di tahun lalu Semester I kami fokuskan ke perbaikan proses dan layanan,” katanya. Bunga tetap Salah satunya antara lain telah ditekan rendahnya suku bunga promo KPR CIMB Niaga. Terutama berupa paket KPR CIMB Niaga yang disesuaikan berdasar kan harga rumah dengan kisaran bunga tetap selama 3 tahun sampai 5 tahun dari 6,25% hingga 7,5%. “Tahun ini bunga sudah turun banyak tahun ini, dan kami salah satu yang terendah di market,” tambahnya. Selain itu, mengenai suku bunga Lani

bahkan menyebut tidak menutup kemungkinan pihaknya akan kembali menurunkan suku bunga KPR. Hanya, hal tersebut kemungkinan besar terjadi pada tahun 2018 mendatang tergantung dari penurunan biaya dana atau cost of fund perseroan. Sebagai gambaran saja, sampai dengan kuartal III 2017 CIMB Niaga telah mencatat peningkatan KPR sebesar 12,1% secara yoy menjadi Rp26,5 triliun dibanding capaian tahun lalu Rp23,63 triliun. PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) juga turut menurunkan suku bunga kredit pemilikan rumah (KPR) milik mereka. Berdasarkan riset Bank Indonesia, suku bunga acuan KPR terendah ada di angka 10,10% dan tertinggi 13,95%. BNI sendiri memiliki suku bunga acuan KPR sebesar 10,50%. Menurut Wakil Direktur BNI Herry Sidharta, saat ini suku bunga KPR BNI di program di angka 7,10%. Dia juga mengatakan, belum ada rencana untuk menurunkan bunga lagi di akhir tahun. “Sebelumnya suku bunga KPR 8,75% sekarang diturunkan menjadi 7,10%,” ujar Herry Sidharta kepada Kontan. Suku bunga saat ini dirasa sudah cukup baik untuk mencapai target akhir tahun KPR BNI. Sayang Herry enggan berbicara terkait target KPR dari BNI. Sebagai informasi, KPR BNI per kuartal III 2017 telah tersalurkan sebesar Rp 36,05 triliun atau turun tipis 0,8% bilang dibadingkan dengan kuarta III 2016 sebesar Rp 36,34 triliun.(ktn)

TRIBUNNEWS

PROMO BUNGA- Suasana Festival Properti Indonesia yang di ikuti puluhan pengembang di Jakarta, Selasa (14/11). Bank menebar promo bunga KPR untuk menggenjot penyaluran kredit akhir tahun.

70 Asuransi Bakal Ramaikan Insurance Day YOGYA, TRIBUN - Sebanyak 70 perusahaan asuransi di Yogyakarta bakal turut memeriahkan Insurance Day 2017 pada tanggal 26 November 2017 di halaman parkir Gedung Jogja Expo Center (JEC) Janti. Kegiatan yang diadakan pada perayaan Insurance Day 2017, bertujuan meningkatkan pemahaman dan antusiasme masyarakat untuk memiliki asuransi dan perencanaan keuangan untuk masa depan lebih baik. “Kegiatan Insurance Day di Yogyakarta ini merupakan kegiatan road show Insurance Day Nasional, salah satu diantara 9 kota di Indonesia,” kata Ketua Panitia Insurance Day 2017 Yogyakarta, Singgih Tri

Nugroho, Rabu (15/11). Di Yogyakarta, acara ini didukung seluruh perusahaan asuransi Yogyakarta, baik asuransi kerugian, asuransi jiwa, asuransi syariah, asuransi sosial dan BPJS yang berjumlah sekitar 70 perusahaan asuransi. Untuk tahun ini Insurance Day Yogyakarta akan diawali dengan babak penyisihan Insurance Idol yang sudah dilaksanakan tanggal 23-24 Oktober yang lalu dan finalnya akan ditampilkan saat puncak acara. Seluruh kegiatan ini, kata Singgih, akan menargetkan 500 peserta baik dari seluruh pelaku industri asuransi maupun masyarakat luas. Disediakan pula dalam

Asuransi Kendaraan Bakal Melaju Tahun Depan JAKARTA, TRIBUN - Kendati pasar otomotif masih belum melonjak signifikan, namun para pelaku asuransi umum masih optimistis lini bisnis asuransi kendaraan bermotor masih bisa melaju di 2018. Ketua Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) Dadang Sukresna menjelaskan, tren pasar otomotif telah terlihat membaik di akhir tahun ini. Sehingga ini akan meningkatkan perolehan premi dari lini bisnis kendaraan bermotor di tutup tahun ini maupun di 2018 mendatang. Jika dilihat pencapaian semester I 2017 misalnya, di saat lini bisnis

lain menciut namun premi dari asuransi kendaraan masih bisa meningkat 9% menjadi Rp8,09 triliun. Padahal periode yang sama pencapaian premi baru tercatat Rp7,43 triliun. Pun demikian jika dilihat dari sisi klaim yang susut 5,3% menjadi Rp3,53 triliun. Dengan begitu, rasio klaim produk asuransi kendaraan bermotor pun mengekor turun menjadi 43,6%. Sementara posisi Semester I 2016 lalu lebih tinggi tercatat 50,2%. “Kenaikan masih akan berlanjut di kisaran 7%-9%,” kata Dadang kepada Kon-

Bank Belum Mencapai Porsi Kredit UMKM 15% JAKARTA, TRIBUN - Sampai penghujung tahun 2017 sejumlah bank menyebut telah memenuhi keinginan Bank Indonesia (BI) untuk memberikan kredit ke segmen usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) hingga 15% dari porsi kredit. Direktur Utama Bank Mayapada Hariyono Tjahjarijadi menyebut porsi penyaluran kredit ke segmen UMKM perseroan masih berada di kisaran 5% sampai 10%. Alasannya menurut Hariyono, pihaknya tengah kesulitan untuk masuk ke segmen UMKM lantaran kondisi ekonomi saat ini masih belum normal. Dus, para nasabah perseroan yang bergerak di bidang usaha UMKM enggan untuk mencari pinjaman melalui bank. Alhasil, guna tetap mendorong ekspansi kredit, bank mil-

ik taipan ini justru membuka peluang untuk pemberian kredit ke segmen korporasi ketimbang UMKM. “Untuk UMKM kami masih jauh di bawah 15%, mengingat dalam beberapa tahun terakhir ini sektor UMKM praktis tidak berkembang karena perlambatan ekonomi,” katanya. Adapun, sampai akhir tahun pihaknya tengah mengupayakan untuk menyalurkan kredit ke segmen UMKM sampai 10%. Kendati demikian, bank bersandi saham MAYA ini tetap optimis tahun 2018 pihaknya dapat melampaui target yang diinginkan pemerintah. Senada, PT Bank China Trust Indonesia (CTBC) menyebut masih akan tetap memperluas area ekspansi kredit termasuk UMKM. Sayangnya, mengenai besaran porsi kredit ke segmen UMKM saat

acara ini ratusan door prize dan untuk grand prize berupa 1 unit sepeda motor Yamaha. “Di acara puncak nanti kita selenggarakan panggung hiburan, check medis, jalan sehat dan senam bersama,” ujarnya. Tahun ini, kota-kota yang bakal kedatangan road show Insurance Day Nasional, yaitu Medan, Balikpapan, Bandung, Surabaya, Banjarmasin, Manado, Pontianak, Makassar dan Papua. Adapun kegiatannya beragam dari turnamen olahraga, pembagian bunga, lomba dayung sampan, donor darah, fun walk, bazaar dan insurance goes to campus. Dan puncak acara Insurance Day Nasional berada di Kota Padang.(vim)

ini, Direktur Bank CTBC Inayat Hisyam menyebut pihaknya masih belum mau berkomentar mengenai hal tersebut. “Saya belum bisa kasih komentar mengenai hal ini,” ungkap Inayat. Catatan saja, sampai saat ini Bank CTBC sampai dengan bulan Oktober 2017 sudah berhasil menyalurkan kredit sebesar Rp 8,94 triliun, jumlah ini meningkat 15% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. Sementara itu, bank yang mengaku sudah melampaui batasan minimum porsi kredit ke segmen UMKM yakni PT Bank Mayora. Direktur Utama Bank Mayora Irfanto Oeij bilang saat ini setidaknya 35% total kredit perseroan sudah masuk ke segmen UMKM. Artinya, mengacu penyaluran kredit pada laporan keuangan bulan Okto-

ANTARA FOTO/MAULANA SURYA

KREDIT UMKM- Perajin menyelesaikan pesanan mainan edukasi

berbahan limbah kayu di Karanganyar, Jawa Tengah, Rabu (15/11). Hingga saat ini bank belum mencapai porsi kredit UMKM 15%. ber 2017 sebesar Rp 3,49 triliun, bank yang juga milik taipan ini sudah mengucurkan kredit UMKM sekitar Rp 1 triliun. Pun, untuk tahun depan pihak-

nya tengah berencana mengubah besaran porsi kredit UMKM tersebut, sayang hal ini masih belum final lantaran masih dibahas di RBB 2018.(ktn)

tan kemarin. Plus menurut Dadang secara historis kuartal empat perolehan premi akan lebih menjulang ketimbang bulan biasanya. Sehingga ini tentu secara otomatis bisa meningkatkan premi dari lini bisnis ini. Tak hanya itu, faktor pendongkrak lini bisnis ini juga akan ditopang oleh semakin bertumbuhnya masyarakat membeli kendaraan melalui perusahaan pembiayaan atawa multifinance. “Melalui leasing atau perbankan juga jadi salah satu pendongkrak premi asuransi kendaraan,” ujar Dadang.(ktn)


Tribun Biz

www.tribunjogja.com

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

KAMIS KLIWON

16 NOVEMBER 2017

tribunjogjaofficial

3

Penjualan Honda Verza Melonjak 43% JAKARTA, TRIBUN - Honda Verza mencatatkan penjualan positif dengan tumbuh sebesar 43% atau terjual sebanyak 6.985 unit pada Oktober 2017 jika dibandingkan penjualan bulan sebelumnya yaitu September 2017 yang hanya terjual 4.885 unit. Hal ini sekaligus mengantarkan Honda Verza menjadi penyumbang terbesar di segmen sport Honda pada bulan Oktober 2017. Berdasarkan data yang diolah dari Asosiasi Industri Sepeda motor Indonesia (AISI) pada bulan Oktober, penjualan sepeda motor nasional tercatat sebanyak 579.552 unit. Penjualan sepeda motor Honda mencetak angka 436.974 unit. Di bulan yang sama, penjualan sepeda motor sport secara nasional tercatat sebesar 39.299 unit di mana 51% disumbang penjualan motor-motor sport Honda sebanyak 20.209 unit. Honda Verza menjadi motor pilihan utama di segmen sport Honda dengan penjualan sebesar 6.985 unit. Motor sport Honda ini dipilih karena ketangguhan dan irit bahan bakar saat digunakan dalam kegiatan konsumen sehari-hari hingga ke

pelosok negeri. Deputy General Manager Sales Division AHM Didi Kwok mengatakan pertumbuhan ini tidak lepas dari kesetiaan para konsumen pecinta sepeda motor Honda di Tanah Air, yang memilih Honda Verza sebagai tunggangan berkendara dalam beraktivitas. “Kami sangat mengapresiasi besarnya dukungan konsumen yang telah setia memilih produk kami, salah satunya Honda Verza yang tetap dicintai sejak pertama kali diluncurkan hingga hari ini,” ujar Didi Kwok. Honda Verza 150 dibekali mesin 150 cc, 4-Langkah, SOHC, Silinder Tunggal, 5-Kecepatan yang telah menerapkan sistem suplai bahan bakar injeksi (PGM-FI/Programmed Fuel Injection). Penyumbang terbanyak kedua di segmen sport adalah Honda CB150R StreetFire dengan memberikan kontribusi penjualan 6.420 unit, diikuti oleh Honda CBR series sebanyak 6.403 unit, Honda Megapro 220 unit, dan Honda CRF250RALLY sebanyak 137 unit. Adapun motor sport Big Bike Honda terjual 44 unit pada Oktober 2017.(vim)

DOK. HONDA

KENAIKAN PENJUALAN -Proses produksi Honda Verza. Seri motor ini mencatatkan penjualan positif dengan tumbuh sebesar 43% atau terjual sebanyak 6.985 unit pada Oktober 2017.

8 Juta UKM Kudu Go Online  Pemerintah Ingin Ekonomi Digital Indonesia Berkembang di 2019

Mitsubishi Geber Produksi Xpander JAKARTA, TRIBUN - Mitsubishi masih banyak cerita soal update Xpander. Low multi purpose vehicle (LMPV) terbaru ini dikabarkan sudah mengantongi lebih dari 30.000 unit pesanan di Indonesia. Masalahnya, jumlah pengiriman ke konsumen belum sampai setengahnya. Irwan Kuncoro, Director of Sales and Marketing Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) mengakui kondisi ini dan segera melakukan penyesuaian. Produksi awal Xpander sudah dipercepat sebulan, dari seharusnya Oktober menjadi September 2017. Kini, bulan kesebelas, kapasitas produksi akan maksimal dengan kuota 5.000 unit per bulan. Situasi ini berbeda dengan penjelasan Presiden Direktur PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (MMKI) Takao Kato, yang sebelumnya mengatakan, kalau tahun ini produksi tidak akan maksimal. Targetnya sampai akhir tahun atau empat bulan dari September, cuma 12.000 unit saja, atau rata-rata 3.000-an unit. “September sampai Oktober masih sekitar 3.000-an unit delivery-nya, tapi di bulan ini ini baru bisa kami update sampe 5.000-an. Bertahap perkembangannya, maka di November baru maksimal, karena juga rata-rata produksi di pabrik kami sekitar 5.000 perbulan dengan dua shift,” ujar Irwan, di Jakarta, Rabu (15/11). Dari data wholesales Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), pengiriman Xpander Periode September-Oktober 2017 baru sekitar 3.447 unit. Jika dirinci secara detailnya, pada September sebesar 1.096 unit sementara bulan kesepuluh 2.361 unit. Dengan jumlah produksi yang akan dimaksimalkan November ini, panjang antrean untuk mendapatkan unit Xpander juga semakin pendek, efeknya Mitsubishi juga tak menahan diri lagi untuk membuka penjualan sebesar-besarnya, tanpa ragu soal pemenuhannya.(kcm)

KOMITMEN

PELAKU E-COMMERCE Blibli.com CEO Blibli.com Kusumo Martanto menyatakan bahwa Blibli.com sudah kerja sama dengan Kemenkop UKM melalui Smesco. Selain itu Blibli.com juga memiliki program The bog star Indonesia yakni lomba bagi pelaku UKM. Bahkan blibli juha sudah melalukan roadshow keliling Indonesia sebanyak 70 kali. "Kami terus berkomitmen untuk meningkatkan UMKM," ungkap Kusumo Blanja.com CFO Blanja.com Rino Rahman bilang Blanja.com sudah berkomitmen dengen kerja sama dengan Kominfo. Juga melalui Rumah Kreatif BUMN. Selain itu Blanja.com sudah bermitra dengan Kemenperin dan kemendag. "Kedepannya terus berkomitmen untuk mengembangkan UKM di Indonesia," ungkap Rino. Tokopedia Melissa Siska Juminto, Chief of Staff, Tokopedia mengatakan bahwa saat ini fokus dari Tokopedia dapat mewujudkan UMKM mitra punya panggung di Tokopedia. "Ga cuma go online tapi juga lebih dari itu seperti branding kapasitas UMKM. Selain itu fokus kami juga pemerataan ekonomi secara digital melalui UMKM," ungka Melissa.

Maraharimall.com Head of Business Development Alvin Aulia Akbar mengatakan sejak berdiri 2 tahun, Mataharimcom telah komitmen mendukung UKM untuk go online. "Visi misi kami guna tumbuhka entreprenuer baru di Indonesia tidak hanya yang konvensional tapi juga digital," ungkap Alvin. Bukalapak Head of Community Management Bukalapak Muhammad Fikri mengatakan Bukalapak hadir guna menjawab kegelisahan pelaku UMKM memasarka produknya. Saat ini terdapat 2 juta pelapak.

GRAFIS/FAUZIA RAKHMAN

BELANJA ONLINE -Pekerja

menyiapkan barang pesanan konsumen di Warehouse Lazada terbaru di Kawasan Depok, Bogor, Jawa Barat. Pada Online Revolution 11.11 ini, Lazada Group yang beroperasi di 6 negara berhasil mencatat Gross Merchandise Value (GMV) sebesar lebih dari Rp1,6 triliun. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN

Transaksi Lazada di Promo 11.11 Tembus Rp1,6 Triliun JAKARTA, TRIBUN - Lazada mengumumkan telah mencatatkan total transaksi sebesar lebih dari Rp1,6 triliun, yang dicapai hanya dalam satu hari pembukaan ajang promo belanja 11.11 Online Revolution. Co-CEO Lazada Indonesia, Florian Holm mengatakan bahwa nilai transaksi itu tumbuh sebesar 171 persen jika dibandingkan dengan pekan promo belanja serupa di 2016 lalu. Selain itu, nilai transaksi yang terjadi di 11.11 juga memperlihatkan adanya kenaikan gross merchandise value (GMV) hampir 7 kali lipat dibandingkan hari biasa. “Fokus kami di Indonesia adalah untuk memberikan akses seluas-luasnya bagi para konsumen, di mana pun mereka berada,” terang Florian dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Rabu (15/11). “Di Lazada Indonesia 5 kategori yang paling favorit saat 11.11 Online Revolution ada-

Shopee Partnership Manager Shopee Indonesia Radityo Triatmojo mengatakab bawah Shopee sudah berkomitmen mendorong tumbuh kembamy UKM denagn telah mengelar 150 kegiatan di 500 kabupaten dan kota. "Kita terus berkesinambungan dan dukung Kominfo melalui program 8 juta UKM Go Online. Sebab kita mengarah pada US$ 130 juta dolar di 2020," ungkap Radit.

lah gadget, fashion, produk digital, seperti pulsa dan voucher; produk bayi dan mainan anak dan produk-produk kecantikan,” imbuhnya. Florian juga mengungkap bahwa dalam satu hari tersebut, tercatat lebih dari 6,5 juta barang dipesan konsumen diseluruh Asia Tenggara. Jumlah itu mengindikasikan lonjakan sebesar 191 persen dibandingkan tahun sebelumnya. Hal yang menarik, sekitar lebih dari 70 persen pesanan belanja di ajang promosi Lazada 11.11 Online Revolution itu dilakukan pengguna melalui aplikasi mobile, baik iOS maupun Android. Untuk diketahui, pekan promosi 11.11 Online Revolution diselenggarakan oleh Lazada sendiri. Pekan diskon itu diselenggarakan selama 4 minggu hingga masuk ke ajang Harbolnas.(kcm)

JAKARTA, TRIBUN - Pemerintah menargetkan ada 8 juta usaha kecil dan menengah (UKM) go online di tahun 2019 mendatang. Ini adalah komitmen yang akan dilakukan Kementerian, Kementerian Koperasi dan UKM (Kemenkop UKM), bersama para pelaku e-commerce di Indonesia. Menkominfo Rudiantara mengatakan, Rabu (15/11) ingin agar para pelaku UMKM menjadi pemain utama dalam perkembangan ekonomi digital yang ada di Indonesia. Ini juga sejalan dengan keinginan Presiden Joko Widodo agar ekonomi digital bisa dimanfaatkan dalam menumbuhkembangkan UMKM, menurunkan gap kesenjangan, dan mewujudkan ekonomi sharing, seperti UMKM yang menggunakan e-commerce untuk berjualan. Guna menyukseskan program ini, Rudiantara menagtakan Kominfo memiliki anggaran yang fleksibel untuk pemberian domain dan hosting 1 tahun agar pelaku UMKM memiliki situs dagang sendiri. Saat ini sudah ada 39.000 UMKM yang merasakan program ini. Rudiantara memberikan contoh sukses pelaku ekonomi digital mendorong tumbuh kembangkan UMKM adalah Tokopedia saat ini memiliki 2,5 juta mitra, di mana 80% merupakan pelaku binis yang baru. Deputi Produksi dan Pemasaran Kemkop dan UKM, I Wayan Dipta mengatakan, berdasarkan data, terdapat 3,79 juta UKM dari 59,2 juta UKM termasuk sektor pertanian yang sudah online. Ada sekitar 27,7 juta UKM non-pertanian saat ini. Agar UMKM dapat go-online, Wayan bilang Kemenkop UMKM tengah membenahkan standarisasi dan peningkatan kapasitas baik pelaku maupin produk UMKM yang ada di Indonesia. “Selain itu, Kemkop UKM juga memberikan akses pembiayaan melalui KUR dan LPDB,” kata Wayan pada Kontan.. Tahun 2017, Kemenkop UKM sudah melakukan standarisasi dan sertifikasi terhadap 2.025 UMKM. Tahun depan, Wayan bilang bakal standarisasi 2.500 UMKM. Targetnya pada pemerintah Presiden Jokowi terdapat 50.000 UMKM terstandarisasi dan tersertifikasi. Asisten Deputi Pemasaran Kementerian Koperasi dan UKM, Herustiati mencatat, jumlah pelaku UMKM yang sudah memanfaatkan teknologi digital seperti ecommerce saat ini sudah mencapai 3,79 juta UMKM. “Kemkop UKM terus mendorong upaya pemanfaatan dan optimalisasi pemanfaatan teknologi digital bagi pelaku bisnis koperasi dan UMKM,” katanya.(ktn/vim)

Haier G7 dan L7 Smartphone Edisi Khusus Justice League JAKARTA, TRIBUN - Haier Mobile dan Warner Bros Pictures meluncurkan Haier G7 dan Haier L7 edisi khusus Justice League di Indonesia. Dua ponsel ini diluncurkan untuk merayakan kehadiran film Justice League yang akan tayang di bioskop Tanah Air mulai 17 November 2017. Haier G7 edisi khusus ini didesain dengan cover menarik dan berbeda-beda di setiap serinya agar pantas menjadi collectable items bagi kolektor dan fans berat DC Comics. Haier menyediakan enam tipe seri G7 edisi khusus Justice League, masing-masing Superman, Batman, Wonder Woman, Aquaman, Cyborg dan The Flash. Di ponsel seri L7, di bagian belakangnya ada tampilan khas bernuansa Justin League. “Hadirnya kedua smartphone ini tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan komu-

nikasi bagi masyarakat Indonesia, melainkan juga sebagai collectable items untuk para penggemar DC Comics dan Justice League,” sebut Bobby Ivan, Division Manager Datascrip dalam keterangan pers tertulisnya ke Tribun Jogja, Rabu (15/11). Danny Ang, Senior Manager Licensing, Licensing Agent for Warner Bros. Pictures Indonesia yakin, hadirnya dua smartphone edisi khusus ini akan dapat menyemarakkan pemutaran film Justice League di Indonesia. Haier G7 dibekali layar teknologi High Definition (HD) 5 inci sehingga praktis dimasukkan ke dalam saku pakaian. Teknologi HD di layar ini membuat nyaman di mata. Haier G7 dapat bekerja di jaringan LTE dengan prosesor 64-bit Quad-core, kapasitas baterai besar dan memori penyimpanan 16GB yang dapat ditingkatkan dengan memori eksternal. Sistem operasinya Android

6.0 Marshmallow dengan RAM 2 GB. Seri L7 dibekali layar lebar 5.5 inci dengan OS Android Nougat 7.1 terbaru dan memori RAM 3GB, prosesor 64-bit Octa-Core ARM Cortex A53, dan chipset Qualcomm Snapdragon 430. Spesifasi ini membuat L7 menunjang aktivitas multitasking sehari-hari. Seri L7 dapat bekerja di jaringan 4G yang didukung dengan kapasitas baterai besar dan fitur Super Fast Charging 3.0 untuk pengisian ulang baterai yang lebih singkat. Haier G7 edisi spesial ini akan dijual dengan harga Rp1.499.000, sementara Haier L7 edisi spesial dengan harga Rp2.499.000, dan bisa didapatkan dalam jumlah terbatas, hanya untuk dua bulan saja, di online retail seperti JD.ID, Blibli, Lazada, Shopee, dan toko online milik Datascrip, serta toko tradisional.(vim)


4

KAMIS KLIWON 16 NOVEMBER 2017

Hotline Public Service www.tribunjogja.com

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

tribunjogjaofficial

Anda punya keluhan, masalah, usulan atau segala sesuatu terkait pelayanan publik baik di kantor pemerintahan maupun swasta? Sebagai contoh: soal air, listrik, pengurusan administrasi kependudukan, tata kota, fasilitas publik silahkan hubungi kami. Tribun Jogja akan membantu mencarikan solusi melalui pihak-pihak yang berkompeten. Mari jadikan Yogya selangkah lebih baik!

/

0857 4319 6999 tribunjogja@gmail.com Redaksi Tribun Jogja, Jl. Jend Sudirman no. 52 Kotabaru, Gondokusuman, Yogyakarta

Nostalgia Nurtanio SETELAH mencoba mencari pendanaan dengan melibatkan langsung masyarakat Indonesia dalam pengembangan dan produksinya, pesawat terbang produk dalam negeri N-219 akhirnya punya nama. Presiden Jokowi memberinya nama Nurtanio, tepat di Hari Pahlawan 10 November 2017. Nama Nurtanio seakan mengingatkan lagi pada nostalgia yang hampir “lenyap” dari ingatan sebagian besar masyarakat kita. Dulu, nama ini selalu lekat dengan industri pesawat terbang dan BJ Habibie. Keduanya memang sangat membuat bangga bangsa ini. Tapi, tak banyak yang tahu, bahwa Nurtanio adalah pionir dalam industri pesawat dalam negeri. Bahkan, di masa awal kemerdekaan, Nurtanio pernah bekerja di Yogyakarta, tepatnya di Maguwo. Nama Nurtanio sudah ada jauh sebelum kita mengenal PT Industri Pesawat Terbang Nurtanio yang dibentuk pada 1976, dan kemudian ganti nama dengan Industri Pesawat Terbang Nusantara (IPTN) pada 1985. Sekarang, industri pesawat di Bandung ini berubah menjadi PT Dirgantara Indonesia (PTDI) pada tahun 2000. Dia adalah Laksamana Muda Udara (Anumerta) Nurtanio Pringgoadisuryo, perintis industri penerbangan di awal kemerdekaan. Bersama Wiweko Soepono, Nurtanio membuat pesawat layang Zogling NWG pada tahun 1947. NWG diambil dari nama keduanya, Nurtanio Wiweko Glider. Kembali ke pesawat N-219. Berbeda dengan pesawat komersial berbadan besar, N-219 yang sekarang bernama Nurtanio, dinilai adalah pesawat yang memang dibutuhkan oleh negara kepulauan seperti Indonesia. Seperti diketahui, tak semua wilayah di republik ini bisa dijangkau dengan mudah melalui transportasi darat atau laut. Pada sisi lain, tak semua daerah tersebut memiliki sumber daya dan infrastruktur yang memadai untuk dihampiri pesawat berbadan lebar. Karena itu, kehadiran pesawat sekelas N-219 dianggap sangat tepat untuk membuka akses daerahdaerah pinggiran di luar Pulau Jawa. Kondisi ini, diharapkan memberikan peluang bagi produksi N-219 ke depan. Seperti diketahui, sejak zaman Nurtanio masih hidup dan merintis industri pesawat, sudah beberapa kali Indonesia mencoba membangun pesawat dalam negeri–tentu saja bekerja sama dengan pihak luar, namun selalu“rontok” sebelum berkembang. Terakhir yang sangat fenomenal adalah CN-235 dan beberapa seri penerusnya. Semoga kehadiran pesawat Nurtanio dapat terus menjadi kembanggaan Indonesia, dan menjadi pembuka bagi kehadiran industri pesawat dalam negeri yang sudah lama didambakan. Semoga N-219 berkembang pesat dan terus berkembang sebagai produk berkelas dunia. Semoga. (*)

PEMIMPIN UMUM: Herman Darmo PEMIMPIN REDAKSI/PENANGGUNG JAWAB: Ribut Raharjo MANAJER PRODUKSI REDAKSI: Ibnu Taufik Juwariyanto MANAJER LIPUTAN: Sulistiono EDITOR SENIOR: Setya Krisna Sumargo STAF REDAKSI: Herman Darmo, Setya Krisna Sumargo, Ibnu Taufik Juwariyanto, Baskoro Muncar, Sulistiono, Agus Wahyu Triwibowo, Iwan Al Khasni, Joko Widiyarso, Iwan Apriansyah Hendy Kurniawan,Ikrob Didik Irawan, Rina Eviana Dewi, Mona Kriesdinar, Obed Doni Ardianto, Muchamad Fatoni, Yoseph Hary Wibowo REPORTER: Siti Ariyanti, Rento Ari Nugroho, Gaya Lutfiyanti, Agung Ismiyanto, Yudha Kristiawan, Pradito Rida Pertana, Amalia Nurul Fathonaty, Hening Wasisto, Gilang Satmaka, Tris Jumali, Riezky Andhika Pradana, Victor Mahrizal, Hari Susmayanti, Dwi Nourma Handito, Hamim Thohari, Kurniatul Hidayah, Septiandri Mandariana, Ikrar Gilang Rabbani PEWARTA FOTO: Bramastyo Adhy, Hasan Sakri Ghozali, Hendra Krisdianto SLEMAN: Panji Purnandaru, Santo Ari Handoko GUNUNGKIDUL: Rendika Feri Kurniawan KULONPROGO: Singgih Wahyu Nugraha BANTUL: Susilo Wahid Nugroho MAGELANG: Azka Ramadhan KLATEN: Angga Purnama TATA WAJAH & GRAFIS: Suluh Prasetyo Aji Pamungkas, Nugroho Saputro, Afifudin, Bayu Rusbianto, Muhammad Fauziarakhman, Yusuf Haryanta, Yoga Hersogama IT: Benny Ma’il bin Izmail, Arif Purnomo SEKRETARIAT REDAKSI: Fembri Nugroho BIRO JAKARTA: Jalan Palmerah Selatan 3 Jakarta 10270 Telepon (021) 5356766 (7618) Faks (021) 5495360:GENERAL MANAGER: Febby Mahendra Putra NEWS PRODUCTION MANAGER: Ade Mayasanto NEWS MANAGER: Yuli Sulistiawan EXECUTIVE EDITOR: Ignatius Prayoga PENERBIT: PT Media Tribun Yogya KOMISARIS UTAMA: Herman Darmo DIREKTUR: Agus Nugroho PEMIMPIN PERUSAHAAN: Agus Nugroho WAKIL PEMIMPIN PERUSAHAAN: Rosa Dharmasari MANAJER IKLAN: Rosa Dharmasari ASISTEN MANAJER IKLAN: Dyas Pinto MANAJER KEUANGAN: Ridwan Mulyatno MANAJER PSDM/UMUM: Edy Utama MANAJER SIRKULASI: Edy Utama MANAJER PROMOSI: Sunu Mahata MANAJER PERCETAKAN: Supriyono ALAMAT REDAKSI/BISNIS: Jalan Jenderal Sudirman 52 Yogyakarta, TELEPON dan FAKS: (0274) 564061, EMAIL: tribunjogja@gmail.com WEBSITE: www.tribunjogja.com, ALAMAT PERCETAKAN: Jalan Ring Road Barat Km 8 Yogyakarta, Trihanggo, Sleman. REKENING: BRI, A/N. PT Media Tribun Yogya : 002901001264304, Bank BCA Cab, Sudirman, A/N. PT Media Tribun Yogya: 0373010500, TARIF IKLAN: DISPLAY HAL. 1: Rp. 100.000/mmk, DISPLAY BW: Rp. 22.500/mmk, DISPLAY FC: Rp.45.000/mmk, IKLAN KOLOM: Rp. 10.000/mmk, IKLAN KELUARGA: Rp. 10.000/mmk, IKLAN BARIS: Rp. 25.000/mmk. ISI DILUAR TANGGUNG JAWAB PERCETAKAN

terjadi peningkatan pelanggaran lalu lintas di tahun 2017 ini dibandingkan di tahun 2016. Demi kenyamanan bersama mari kita tekan terjadinya pelanggaran lalu lintas, toh itu juga demi kenyamanan dan keamanan kita semua saat berkendara di jalan...

GRAFIS/FAUZIA RAKHMAN

Biaya Balik Nama Kendaraan Bermotor H

ALO Tribun, saya mau tanya syarat balik nama kendaraan apa saja ya? Berapa biaya yang harus saya bayarkan? Terimakasih. +6282348982xxx TERIMAKASIH pertanyaanya. Berikut syarat-syarat balik nama kendaraan yang harus dipenuhi: - KTP - BPKB

- STNK Asli - Kuitansi Jual Beli - Kendaraan untuk di Cek Fisik. Sedangkan biaya balik namanya kendaraan bermotor sebesar 1% dari nilai jual kendaraan tersebut. Demikian.

Listrik Padam Hari Ini GUNA menjaga kelancaran pasokan ke tempat pelanggan serta mencegah gangguan padam, kami akan melaksanakan pemadaman aliran listrik sementara, Kamis (16/11) hari ini.

Aiptu Nanang Purnomo Baur STNK Samsat Bantul

Manfaat Ikut KIS Pagi Tribun, saya ingin bikin KIS, tapi ingin tanya dulu manfaat KIS apa saja ya? +6285744768xxx TERIMAKASIH atas pertanyaannya, berikut manfaat yang diperoleh dari peserta JKN-KIS : 1. Pelayanan promotif dan preventif 2. Pelayanan obat dan bahan medis habis pakai 3. Pemeriksaan, pengobatan, dan konsultasi spesialistik 4. Tindakan medis spesialistik, baik bedah maupun non bedah sesuai dengan indikasi medis 5. Pelayanan penunjang diagnostik lanjutan sesuai dengan indikasi medis 6. Rehabilitasi medis 7. Pelayanan darah 8. Pelayanan kedokteran forensik klinik 9. Pelayanan jenazah pada pasien yang meninggal di fasilitas kesehatan 10. Pelayanan keluarga berencana 11. Perawatan inap non intensif 12. Perawatan inap di ruang itensif. (nto)

Kota Yogyakarta Waktu : 09.00 - 15.00 Tujuan/ Keperluan : Penggantian ABSW menjadi LBS Lokasi padam : Sarirejo Maguwo HRJ, Stan Maguwoharjo, Sembego, Pasekan, Manisrejo, Singosutan, Bedrek, Kradenan, Sambilegi, Pugeran, Karangploso dan wilayah sekitarnya Kota Yogyakarta Waktu : 09.00 - 15.00 Tujuan/ Keperluan : Upgrating trafo guna layanan perubahan daya Lokasi padam : Kp. Grojogan, Jl. Imogiri RT 31 RW 11 dan sekitarnya Bantul Waktu : 09.00 - 16.00 Tujuan/ Keperluan : Penggantian Isolator, Kontruksi dan pemangkasan pohon dekat jaringan (ROW) Lokasi padam : Dn. Surocolo, Dn. Blali, Dn. Ngreco, Dn. Blimbing, Dn. Ngentak, Dn. Biro, PDAM, Dn. Soko dan wilayah sekitarnya. Sedayu Waktu : 09.30 - 15.00 Tujuan/ Keperluan : Penyisipan tiang JTM dan pemasangan trafo 3 phasa 50 kVa guna layanan penyambungan baru dan perubahan daya Lokasi padam : Dn. Pedes, Dn. Karanglo, Dn. Panggang, Dn. Kemusuk, Dn. Rewulu, dan sekitarnya.

Wates - Kulonprogo Waktu : 09.00 - 16.00 Tujuan/ Keperluan : Pemeliharaan JTM dan pemangkasan pohon dekat jaringan (ROW) Lokasi padam : Kelopo Sepuluh, Sanggrahan, Pepen, Ngestiharjo, Ngarongan, Bojong Cerme, Krembangan Gotakan, Kanoman, Panjatan, Bendungan, & Sekitarnya Wonosari - Gunungkidul Waktu : 09.00 - 16.00 Tujuan/ Keperluan : Uprating SUTM A3C dan pengamanan jaringan (ROW) Lokasi padam : Ds. Pathuk Pathuk, Dn. Sepat Ngoro-Oro, Dn. Salaran Ngoro-Oro, Dn. Ngandong Pathuk, Dn. Sumbertetes Pathuk, Dn. Jati Kuning Ngoro-Oro & Dn. Soka NgoroOro Kalasan Waktu : 10.00 - 14.00 Tujuan/ Keperluan : Pemasangan Kontruksi guna layanan penyambungan baru Lokasi padam : BAPELKES, PT IGP, Karang Duri, Somodaran, PT. YPTI/ Pressesi, Pr. AURI, Pr. Griya Cera, Bayen, PT EAGLE GLOVE dan sekitarnya Kalasan Waktu : 09.00 - 15.00 Tujuan/ Keperluan : Perbaikan tiang dan tegangan Lokasi padam : Sekarsuli dan sekitarnya Untuk itu kami mohon maaf kepada para pelanggan atas ketidak nyamanan ini, dan apabila pekerjaan selesai lebih awal, aliran listrik akan dinormalkan kembali tanpa pemberitahuan. Terimakasih. Jaringan & Humas, PT PLN (Persero) Area Yogyakarta

BPJS Kesehatan Kota Yogyakarta

Jadwal SIM Keliling Hari Ini MASYARAKAT yang ingin memperpanjang SIM dapat dilayani di Bus SIM Keliling dipusatkan di Kantor Kecamatan Godean, LPP Yogyakarta, dan Puro Pakualaman, Kamis (16/11). Perpanjangan SIM dapat dilayani

Gol A B O AB

WB PRC 44 37 21 47 21 28 8 10

TC 16 17 33 12

dari pukul 09.00 hingga 12.00. Selain Bus SIM keliling, perpanjangan juga dapat dilakukan di SIM Corner Ramai Mal, SIM Corner Jogja City Mal (JCM), dimana kedua tempat ini membuka pelayanan dari pukul 10.00 - 15.00.

Gol A B O AB

WB 15 14 9 4

Gol A B O AB

WB PRC 16 0 12 0 18 0 16 0

TC 0 0 0 0

Gol A B O AB

Adapun persyaratan yang harus disiapkan antara lain : 1. Kartu identitas (KTP/paspor) dan fotokopiannya 2. Membawa SIM asli yang lama 3. Surat keterangan sehat jasmani 4. Biaya perpanjangan SIM C

WB PRC 0 17 0 28 0 8 0 5

TC 0 0 0 0

Gol A B O AB

senilai Rp 75 ribu dan SIM A senilai Rp 100 ribu, sesuai PP PR nomor 50 tahun 2010. Kasi SIM Ditlantas Polda DIY Kompol Tupar

Subuh Dzuhur Ashar Maghrib Isya’

WB PRC PLMA 7 2 11 5 0 4 3 3

03:50 WIB 11:24 WIB 14:41 WIB 17:37 WIB 18:49 WIB

RSPAU dr. S. Hardjolukito, 444562,

, Denpom IV/2 Yogyakarta, 566103, 623733, puskodal_denpom42@yahoo.co.id, RSU Bethesda Lempuyangwangi, 512257, 588002 RS Condong Catur, (0274) 887494

STASIUN BERANGKAT

Bogowonto

22.00 20.35 20.57 08.57 20.00 08.00 07.00 18.35 17.45 09.08

STASIUN BERANGKAT Lempuyangan 17.10 Lempuyangan 15.30 Lempuyangan 14.30 Tugu 18.00

Malabar

11.25 21.28 00.30 20.08 08.08 23.32

STASIUN BERANGKAT 14.00 Lempuyangan 18.58 Lempuyangan

Logawa

Lempuyangan

14.34

Lempuyangan

01.12 01.05 03.32 06.45 16.30 08.55

Argowilis Sri Tanjung

STASIUN BERANGKAT Eks Tugu 16.02 Eko Lempuyangan 07.15

Krakatau

Lempuyangan

22.06

Malabar

Tugu Tugu Tugu Lempuyangan

02.06 07.30 20.45 01.35

Lempuyangan

07.45

17.00 05.30 09.10 12.15 18.00 07.35 09.57 11.05 14.45 20.15

07.15 10.40 14.00 19.40 05.15 09.25 12.10 13.00 16.10

05.15 16.10 05.50


Jogja Region

KAMIS KLIWON

SLEMAN - BANTUL

www.tribunjogja.com

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

16 NOVEMBER 2017

tribunjogjaofficial

5

Pelanggar Dominan PNS dan Pelajar  Polisi Tilang Ribuan Pengendara Selama Operasi Zebra Progo 2017

TRIBUN JOGJA/HASAN SAKRI

BANTUL,TRIBUN - Ribuan surat tilang harus dikeluarkan oleh kepolisian selama Pelaksanaan Operasi Zebra sejak 1-14 November. Di Bantul, jajaran polisi lalu lintas bahkan harus menilang 7.173 pelanggar. Tidak kalah banyak jumlah pelanggar di Kulonprogo yang harus mendapat surat tilang. Tercatat 6.478 surat tilang dikeluarkan jajaran Polres Kulonprogo bagi pelanggar lalu lintas selama operasi dua pekan tersebut. Selain itu polisi juga memberikan 449 teguran kepada pengendara. Kapolres Kulonprogo, AKBP Irfan Rifai mengatakan jumlah pelanggar terbanyak dari kalangan pengguna sepeda motor, yakni 6.132 pengendara. Sedangkan pengendara mobil penumpang ditilang sebanyak 248 pengendara, 3 pengendara bus serta 95 pengendara mobil barang. Berdasar kategori profesi pelanggar, pelanggaran paling banyak dilakukan peng-

BANTUAN SOSIAL - Menteri Sosial RI, Khofifah Indar Parawansa saat berdialog dengan

warga penerima manfaat bantuan sosial Program Keluarga Harapan dan Bantuan pangan Non Tunai, di Balaikota Yogyakarta, Rabu (15/11).

Mensos Evaluasi Bantuan Pangan Non Tunai SLEMAN,TRIBUN - Kementerian Sosial (Kemensos) Republik Indonesia menggelar rakor dan evaluasi pelaksanaan Bantuan Pangan Pangan Non Tunai (BPNT) di Hotel Grand Mercure, Sleman, Rabu (15/11). Dirjen Penanganan Fakir Miskin Kemensos, Andi ZA Dulung menjelaskan 44 kota di Indonesia melaksanakan BPNT. Maka diadakan pertemuan untuk mengetahui kendala serta merumuskan solusi. “Tujuannya memperoleh informasi pelaksaanan program BPNT di 44 kota, dan mengiventarisasi kendala dan solusi,” terangnya. Menteri Sosial Republik Indonesia, Khofifah Indar Parawansa menegaskan program BPNT dan Program Keluarga Harapan (PKH) pencairannya akan dituntaskan pada November ini. Sehingga pada Desember, pihaknya mulai mendistribusikan Kartu Keluarga Sehat (KKS) penerima baru. “Bantuan pangan dan PKH pencairannya November tuntas tas dan Desember bisa memulai mendistribusikan KKS baru untuk penerima baru,” jelasnya, di Hotel Grand Mercure.

Khofifah menjelaskan penerima BNPT akan meningkat drastis pada tahun depan. Tahun ini ada 44 kota atau 1,28 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM), sementara tahun depan akan melonjak menjadi 10 juta KPM yang tersebar di 98 kota dan 118 kabupaten. “Evaluasi ini menjadi penting kendala-kendala apa yang terjadi di lapangan,” terangnya. Pemerintah juga mengintregrasikan bahwa penerima PKH menerima bantuan pangan. Hal tersebut untuk memastikan perlindungan sosial bisa komprehensif di satu keluarga yang sama. Ia menjelaskan, 15,6 juta KPM setara 25 persen masyarakat status sosial ekonomi terendah. Berdasar Basis Data Terpadu (BDT) 40 persen masyarakat status sosial ekonomi terendah, mendapat subsisdi listrik, subsidi gas 3 kilogram. Sebesar 37 persen terima KIS, 25 persen terima KIP, 25 persen terima beras sejahtera (Rastra) / bansos pangan, 11 persen penerima PKH. “Yang 11 persen akan naik menjadi 15,6 persen atau setara 10 juta KPM,” paparnya.(app)

DOMINAN PELAJAR  Polres Bantul mengelu-

arkan surat tilang untuk 7.173 pelanggar selama Operasi Zebra Progo  Tidak kalah banyak, Polres Kulonprogo menilang 6.478 pengendara yang melanggar lalin  Baik di Bantul maupun Kulonprogo, pelanggar didominasi kalangan pengendara pelajar

guna jalan berprofesi sebagai karyawan swasta serta pelajar, sebanyak 1.061 orang. Di rangking berikutnya ada 592 pelanggar dari kalangan pegawai negeri sipil (PNS), 147 pelanggar kalangan sopir, dan 195 pelanggar dari profesi lain. Selama operasi 14 hari itu Satuan Lalulintas Polres Kulonprogo menyita barang bukti berupa 1.412 Surat Izin Mengemudi (SIM), 5.006 Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK), serta 60 unit kendaraan roda dua dan roda empat. Nihil laka Adapun jenis pelanggarannya antara lain 186 pelanggaran rambu-rambu atau marka jalan, 70 pelanggaran sabuk pengaman, 4.363 pelanggaran perlengkapan, 1.254 pelanggaran helm, 510 pelanggaran surat-surat, 93 pelanggaran muatan serta 2 pelanggaran penggunaan lampu rotator yang tak sesuai dengan peruntukannya. AKBP Irfan Rifai mengatakan, jumlah kejadian kece-

TRIBUNJOGJA/SINGGIH WAHYU

BARANG BUKTI

- Kapolres Kulonprogo AKBP Irfan Rifai meninjau barang bukti kendaraan yang disita selama Operasi Zebra Progo 2017, Rabu (15/11).

lakaan tahun ini menurun meski jumlah tilang dan teguran meningkat. Pada tahun lalu ada 7 kecelakaan sedangkan tahun ini nihil. “Ini membuktikan bahwa minimalisasi pelanggaran bisa menekan angka kejadian kecelakaan,” jelas Irfan. Sementara, Polres Ban-

tul selain menilang 7.173 pelanggar, juga menegur 2.449 pengendara. Kaposko Ops Zebra Polres Bantul, Iptu Sutrisno mengatakan, mayoritas pelanggaran karena SIM dan STNK tidak lengkap. “Pelanggar merata antara pelajar dan kelompok pekerja,” katanya.(ing/sus)

Permohonan SIM Meningkat JAJARAN Polres Bantul mengklaim tingkat kesadaran masyarakat Bantul tertib berlalu lintas meningkat pascapelaksanaan Operasi Zebra pada 1-14 November. Indikator, permintaan pengurusan SIM meningkat. Kaposko Ops Zebra Polres Bantul, Iptu Sutrisno, mengatakan ada peningkatan permintaan pengurusan SIM selama Operasi Zebra. “Meningkat sekitar 50 persen selama operasi Zebra kemarin,” kata Sutrisno. Ia menjelaskan, permintaan SIM di Pol-

res Bantul di hari biasa rata-rata 200 sampai 250 permintaan. Sementara selama pelaksanaan Operasi Zebra meningkat sampai angka 300-350 permintaan SIM per hari. “Berarti kesadaran masyarakat Bantul tertib berlalu lintas meningkat, mereka semakin sadar pentingnya surat-surat seperti SIM,” katanya. Permintaan SIM didominasi kalangan pelajar 17 tahun yang kali pertama memiliki sementara sisanya dari masyarakat umum.(sus/ing)

Polisi Susun Strategi Basmi Klitih BANTUL,TRIBUN - Polres Bantul sedang menggodok strategi guna mereduksi aksi kenakalan remaja atau klitih yang kembali menjadikan warga resah. Wacana membentuk tim khusus untuk menindak pelaku klitih pun menyeruak. Polres Bantul akan membuat perencanaan matang terlebih dahulu. Hal itu karena selama kurun waktu sebulan terakhir terjadi beberapa tindak kekerasan menggunakan senjata tajam melibatkan pemuda dan mengarah ke aksi klitih di wilayah Bantul. Terakhir, terjadi di Banguntapan, yang membuat dua tersangka yang masih belasan tahun dihakimi warga. Wakapolres Bantul, Kompol Mariska Fendi Santosa menjelaskan klitih menjadi fokus perhatian Polres Bantul. Polres sempat melakukan giat menyisir area yang kerap digu-

nakan untuk berkumpul dan pesta miras, misal di Stadion Sultan Agung (SSA), Bantul. Hasilnya ditemukan kelompok pemuda pesta miras dan pasangan tidak sah sedang berduaan di area stadion. “Kita juga mendapati satu senjata tajam di lokasi, tapi belum bisa identifikasi pemilik karena senjata tajam sepertinya baru saja dibuang untuk mengelabuhi petugas,” katanya. Sayangnya, sesaat setelah giat tersebut terjadi tindakan kekerasan di wilayah Bantul. Petugas pun seperti dibuat kecolongan karena baru saja melakukan giat menerjunkan cukup banyak personel. Satu hal yang menjadi perhatian pihak kepolisian karena aksi klitih masih terjadi. Cara efektif Polres pun memilih cara lain yang lebih efektif membasmi kenakalan resmaja ter-

masuk klitih ini. “Entah sistemnya seperti apa tapi kita ingin lebih efektif dibanding langsung menerjunkan banyak personel, misal ada tim khusus disebar ke titik paling rawan,” kata Kompol Mariska. Kabag Ops Polres Bantul, Kompol Jan Benjamin mengaku telah berkoordinasi dengan Wakapolres terkait strategi jitu mengatasi kenakalan remaja termasuk klitih wilayah Bantul. “Salah satunya melalui tim khusus ini, masih wacana tapi bisa terealisasi jika dianggap paling solutif,” kata Jan Benjamin. Sejauh ini konsep tim khusus masih dimatangkan agar bisa bekerja lebih efektif memerangi klitih dan tindakan menyimpang lain yang meresahkan warga. Gambarannya tim khusus ini akan bekerja lebih intensif dan orang-orang di dalamnya perlu mendapat arahan khusus. (sus)

KPK Periksa Fasilitas Pembuatan SIM Polres Bantul BANTUL,TRIBUN - Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Saut Situmorang melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke Mapolres Bantul, Rabu (15/11). Tujuan sidak untuk memeriksa fasilitas pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM) dan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) di Polres Bantul. Saut datang didampingi Kapolda DIY, Brigjend Pol Ahmad Dofiri, Kapolres Bantul AKBP Imam Kabut Sariadi dan petugas Australia Indonesia Partnership for Justice (AIPJ). Durasi satu jam sidak dipakai Saut

untuk melihat langsung pelayanan SIM dan SKCK termasuk berinteraksi dengan warga. Saut merasa terkesan dengan sistem pelayanan SIM dan SKCK Bantul. “Saya lihat pelayanannya transparan, adil dan terencana. Tadi saya lihat membuat SIM bisa kurang dari satu hari, ini di luar ekspektasi saya karena jajaran Polri ternyta menjalankan sistem ini menyeluruh,” kata Saut. Tujuan KPK melakukan sidak untuk kebutuhan penilaian Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wi-

layah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBK/WBBM). Polres Bantul mewakili DIY dalam penilaian ini bersama 17 Polres yang direkomendasikan di seluruh Indonesia. Tanpa persiapan Wakapolres Bantul, Kompol Mariska Fendi Santosa mengatakan, sidak KPK tersebut memang mendadak dan tanpa sepengetahuan jajarannya. “Jadi kita tidak persiapan apa-apa, pelayanan SIM dan SKCK ketika petugas KPK datang seperti pelayanan pada umumnya,” katanya. Menurut Kompol Mariska, jajar-

an Polres Bantul telah berusaha memberi pelayanan terbaik kepada masyarakat termasuk layanan pembuatan SIM dan SKCK. Ia menjamin praktik pungutan liar tidak terjadi. Pihaknya juga terbuka terhadap kritik melalui ada survey tingkat kepuasan warga. Ditunjuknya Polres Bantul sebagai contoh WBK/WBBM ini menjadi motivasi untuk terus meningkatkan pelayanan masyarakat. “Sedang kita susun inovasi untuk peningkatan pelayanan kepada masyarakat, salah satunya peningkatan kebersihan ruang pelayanan,” katanya. (sus)

IST

SIDAK KPK - Wakil Ketua KPK Saut Situmorang (batik biru)

sidak untuk memeriksa fasilitas pembuatan SIM dan SKCK Polres Bantul, Rabu (15/11).


6

Jogja Region

KAMIS KLIWON

KULONPROGO - GUNUNGKIDUL

16 NOVEMBER 2017

www.tribunjogja.com

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

tribunjogjaofficial

Hasto Segera Bongkar Bangunan Liar Sempadan Pantai Glagah Masuk KKOP Bandara KULONPROGO,TRIBUN Pemerintah Kabupaten Kulonprogo akan segera menggusur bangunan liar di areal sempadan Pantai Glagah, Temon. Langkah itu dilakukan karena kawasan tersebut akan digunakan sebagai akses logsitik untuk proyek pembangunan bandara. Keberadaan bangunan liar yang kebanyakan berupa penginapan itu dinilai juga telah menyalahi aturan. Di antaranya terkait Perda DIY No.16/2011 tentang Rencana Zonasi Wilayah Pesisir dan Pulau Pulau Kecil. Area tersebut juga akan masuk dalam Kawasan Keselamatan Operasional Penerbangan (KKOP) bandara New Yogyakarta International Airport (NYIA). Sebagian besar bangunan itu dibikin oleh

SIAPKAN SP3 zz Bupati Hasto Wardoyo

segera melayangkan surat peringatan ketiga bagi pemilik bangunan liar di sempadan Pantai Glagah zz Bangunan liar, yang di antaranya berupa penginapan, itu melanggar aturan karena berada di area bukan peruntukannya zz Area tersebut juga terlarang karena masuk Kawasan Keselamatan Operasional Penerbangan zz Begitu surat peringatan ketiga dilayangkan akan diikuti dengan pembongkaran

Ganggu Operasional Bandara NYIA SOROTAN terhadap keberadaan bangunan liar di areal sempadan Pantai Glagah, Temon, juga datang dari PT Angkasa Pura I. Pemrakarsa pembangunan bandara baru tersebut menilai bangunan itu bisa mengganggu pembangunan maupun operasional bandara ke depannya jika tidak segera ditertibkan. PT AP I mengaku sudah berkoordinasi dengan Pemerintah DIY dan Kulonprogo serta Pura Pakualaman terkait Perjanjian Kerjasama Pemanfaatan Sempadan Pantai. Pembahasan lebih lanjut akan segera dilakukan atas perjanjian tersebut. “Tidak boleh ada pemukiman dan bangunan liar yang ti-

dak terpantau di sekitar bandara. Kita harapkan tidak ada bangunan liar di sempadan pantai tersebut karena itu kawasan penyangga bandara,” kata Project Manager Pembangunan New Yogyakarta Internatinal Airport (NYIA) PT AP I, Sujiastono. Bangunan liar itu didirikan oleh warga terdampak pembangunan bandara. Mereka memanfaatkan Paku Alam Ground (PAG) di petak antara pos jaga Polair Glagah hingga joglo labuhan di sisi barat kawasan wisata tersebut. Adapun lokasi kompleks bangunan liar itu ada di sempadan pantai sisi selatan luar lahan pembangunan bandara.(ing)

warga sekitar setelah rumahnya tergusur proyek bandara. “Sebentar lagi kita sempriti karena semuanya menyalahi aturan. Kantor pemerintah saja tidak bisa, demikian juga bangunan pribadi,” tutur Bupati Kulonprogo, Hasto Wardoyo, Rabu (15/11). Bupati menyebut ada sekitar 40 kepala keluarga (KK) yang mendirikan bangunan liar itu sejak awal 2017. Ia telah melakukan pengukuran jarak kawasan sempadan pantai sejak dua pekan terakhir untuk memastikan bangunan liar itu didirikan di areal bukan sesuai peruntukannya. Sebelumnya, di awal tahun, Pemkab sudah melayangkan surat peringatan hingga dua kali dan meminta warga pemilik untuk membongkar secara mandiri. Warga diminta bersikap kooperatif sekaligus diingatkan tidak ada ganti rugi jika bangunan digusur. Namun hal itu tidak dihiraukan dan bangunan tetap saja masih berdiri bahkan penginapan tetap menerima tamu. Peringatan Hasto menyebut akan segera melayangkan SP 3 diikuti pembongkaran bangunan. Pemkab akan berkoordinasi lagi dengan pihak terkait seperti PT Angkasa Pura I dan PT Pembangunan Perumahan (PP) untuk kepastian waktunya. Setelah digusur, area berdirinya bangunan liar itu akan ditanami mangrove atau cemara udang. “Jalan di situ sementara waktu kita tutup untuk kepentingan logistik (pembangunan NYIA). Ini juga supaya warga tidak membangun di situ lagi,” ucap Hasto.(ing)

TRIBUNJOGJA/TRIS JUMALI

TURUNKAN IKAN - Nelayan Pantai Baron, Desa Kemadang, Kecamatan Tanjungsari mengalami penurunan hasil tangkapan ikan, Rabu (15/11).

Tangkapan Ikan Nelayan Baron Menurun GUNUNGKIDUL,TRIUN - Nelayan di Pantai Baron, Desa Kemadang, Kecamatan Tanjungsari mulai resah. Pasalnya, sejak beberapa hari terakhir mengalami penurunan hasil tangkapan ikan. Nelayan di pantai tersebut, Samidi (51), mengatakan, saat ini hasil penangkapan ikan sedang menurun drastis. Faktor cuaca buruk, menurutnya, sangat mempengaruhi hasil tangkapan nelayan. Ketika melaut. Sejumlah nelayan bahkan kurang fokus pada sasarannya. “Ada yang bawa jaring besar, ada yang bawa jaring kecil. Nelayan

bingung mau tangkap layur atau kakap,” ungkapnya, usai menurunkan muatan ikan dari atas kapal, Rabu (15/11). Ia mengaku faktor cuaca mempengaruhi hasil tangkapan. Biasanya dalam sekali melaut ia bisa menangkap satu sampai dua kuintal ikan. Namun saat ini hanya bisa menangkap 40kg50 kg. “Kalau saat ini lagi banyak ikan layur, biasanya layur dihargai Rp40 ribu perkilonya. Setiap musim hujan pasti banyak ikan layur, kayak sekarang ini,” ungkapnya. Samidi pun berharap agar cuaca semakin baik, agar bisa terus melaut

untuk memenuhi kebutuhan keluarganya. Selain itu, Mardi (37) yang juga nelayan Pantai Baron memprediksi kondisi ini akan terus terjadi hingga Desember mendatang. “Untuk sementara ini, sudah sekitar tiga hari saya tidak melaut soalnya ikannya sepi, jadi untuk memenuhi kebutuhan saya menyewakan kapal untuk penyebrangan ke pengunjung,” tandasnya. Satu kali menyeberang dengan kapalnya, ia mengenai tarif Rp 10 ribu perorangnya. Usaha ini sudah ia geluti selama dua tahun, sebagai sampingan selain melaut.(trs)

Gedangsari dan Saptosari Masuk Peta Rawan Kemiskinan GUNUNGKIDUL,TRIBUN - Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Gunungkidul, Sri Suhartanta, mengungkapkan ada dua kecamatan yang saat ini masih masuk dalam peta rawan kemiskinan, Rabu (15/11). “Yaitu kecamatan Gedangsari dan Saptosari, di sana memang kantong kemiskinan di Gunungkidul, sehingga saat ini pembangunan diprioritaskan di dua kecamatan itu,” ungkapnya. Saat ini, di dua kecamatan tersebut masih dalam proses identifikasi kegiatan untuk ka-

wasan, dan pendataan di lapangan terhadap permasalahan oleh pendamping desa. “Dan mungkin langkah-langkah untuk memecahkan permasalah di sana, tapi pemerintah juga sudah mengarahkan program-program ke kedua kabupaten tersebut,” ungkapnya. Program yang diarahkan antara lain jambanisasi, karena menurutnya memang faktor kemiskinan bisa disebabkan oleh aspek lingkungan. Selain itu di dua kecamatan tersebut masih ada masyarakat yang belum memiliki akses sanitasi layak.

“Ke depan pemerintah mempunyai program untuk tangki septik, jadi sebagai pelengkap dari jamban, dan ini tingkatannya per rumah tangga,” tuturnya. Pemberdayaan masyarakat juga sangat diperlukan untuk menuntaskan kemiskinan. Oleh karena itu masyarakat dididik untuk bisa mengembangkan kawasan-kawasan wisata di sana. “Kita lakukan pemberdayaan masyarakat, bagaimana cara mengembangkan kawasan disana untuk pariwisata, dan membuka destinasi-destinasi wisata baru, sehingga bisa meningkat-

kan kesejahteraan masyarakat disana,” tutur Suhartanta. Infrastruktur Selain itu, pemerintah juga memprioritaskan dukungan untuk infrastruktur di dua kawasan tersebut, khusunya untuk jalan, karena dengan adanya jalan yang baik dan lebar maka akan mempermudah akses wisatawan yang berkunjung. Kepala BPS Gunungkidul Sumarwiyanto menyampaikan untuk saat ini angka kemiskinan di Gunungkidul tahun 2017 masih dalam proses penghitungan.(trs)

Geopark Night Specta Segera Ramaikan Pantai Krakal GUNUNGKIDUL,TRIBUN - Geopark Night Specta yang menjadi puncak dari rangkaian acara “Festival Geopark 2017” akan menampilkan berbagai hiburan dari artis nasional maupun lokal. Puncak festival ini akan digelar pada 18 November 2017, di Kawasan Pantai Krakal. Selain memberikan hiburan bagi masyarakat, event itu juga untuk memperkenalkan Gunung Sewu UNESCO Global Geopark tersebut. “Event ini akan menghadirkan kesenian-kesenian dari daerah, regional, dan juga nasional,” ungkap Kepala Dinas Pariwisata Gunungkidul, Saryanto, Rabu (15/11). Gunungkidul sudah masuk dalam jaringan Geopark Dunia atau Gu-

nung Sewu UNESCO Global Geopark. Sehubungan dengan hal tersebut, “Festival Geopark 2017” sebagai sarana untuk mengenalkan, mempromosikan dan meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang Geopark, digelar. Harapannya, masyarakat lebih mengerti dan tertarik tentang Geopark Gunung Sewu. “Kami berharap bisa meningkatkan jumlah wisatawan dalam berkunjung, dan lama tinggal wisatawan juga kita harapkan bisa meningkat. Di tahun 2018 nanti juga kita akan lebih banyak mengadakan event di sore, pagi, dan malam hari,” ungkap Saryanto. Tujuan akhir dari Festival Geopark untuk meningkatkan kunjungan wi-

Kami berharap bisa meningkatkan jumlah wisatawan dalam berkunjung, dan lama tinggal wisatawan juga kita harapkan bisa meningkat.

sata, meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat melalui pengelolaan dan pemanfaatan geopark. “Semoga nanti acara kolaborasi Dinpar DIY dan Dinpar Gunungkidul ini tidak ada halangan, sehingga bisa mendatangkan pengunjung lebih banyak lagi,” kata Saryanto. Aeromodeling Dalam festival ini juga dihadirkan lintas komunitas untuk memeriahkan acara tersebut, dan akan ada aeromodeling dari FASI yang bertempat di komplek Krakal. Bupati Gunungkidul, Badingah berharap masyakarat datang ke festival ini. Dengan demikian pariwisata di Gunungkidul semakin dikenal banyak orang. “Terutama untuk meningkatkan lama tinggal wisatawan, sehingga tidak hanya satu hari di Gunungkidul,” tutur Badingah. Ia menyampaikan saat ini Gunungkidul sedang memerlukan investasi, dan pemerintah daerah berjanji akan mengawal para investor, sehingga investor tak perlu ragu untuk masuk ke Gunungkidul. (trs)

BERI KETERANGAN

- Bupati Gunungkidul Badingah memberikan keterangan pers terkait agenda Festival Geopark 2017 di Kampung Baron, Rabu (15/11).

TRIBUNJOGJA/TRIS JUMALI

TRIBUNJOGJA/TRIS JUMALI

PATROLI - Anggota Polsek Tepus menyusuri jalan Bintaos-Tepus untuk menjaga kamtibmas dan

mengantisipasi terjadinya tindak kriminalitas, Selasa (14/11).

Polisi Rutin Susuri Jalan Bintaos - Tepus GUNUNGKIDUL,TRIBUN - Jajaran Polsek Tepus, Polres Gunungkidul, dan Polda DIY melaksanakan patroli menyusuri sepanjang jalan Bintaos-Tepus dan juga kepemukiman warga, Selasa (14/11). Patroli gabungan itu untuk menjaga kamtibmas dan mengantisipasi terjadinya tindak kriminal. Kegiatan Patroli kali ini di pimpin Aiptu Sakijo, Kanit Provos Polsek Tepus, bersama 3 Anggota jaga. Ia mengatakan patroli ini dalam rangka meningkatkan kinerja kepolisian untuk melindungi, melayani, dan mengayomi masyarakat. “Dalam kegiatan patroli kewaspadaan dan kepekaan anggota Polri memang harus open dan teliti, sekira dalam route yang sudah di tentukan menemui hal yang kurang pas atau tidak wajar,” ucap Sakijo. Secara seksama anggota

patroli berhenti dan mengecek langsung. Hal ini juga mereka lakukan ketika melintas di jalan Bintaos-Tepus. “Open dan peduli untuk mengantisipasi hal yang tidak kita inginkan harus dilakukan anggota polri, demi keselamatan masyarakat,” ungkap Sakijo. Di samping melaksanakan patroli, Kapolsek Tepus Akp Moh Jusuf Tianotak juga memberikan arahan kepada anggota patroli untuk disampaikan kepada warga agar masyarakat bisa menjadi polisi bagi dirinya sendiri dan lingkungan sekitar. “Dengan meningkatkan patroli dialogis, pelaksanaan tugas sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat dapat lebih dirasakan oleh masyarakat. Kemudian, dapat diperoleh pula informasi lebih banyak dari masyarakat mengenai keadaan Kamtibmas suatu wilayah,” ungkapnya. (trs)

Dalam kegiatan patroli kewaspadaan dan kepekaan anggota Polri memang harus open dan teliti, sekira dalam route yang sudah di tentukan menemui hal yang kurang pas atau tidak wajar


Jateng Square www.tribunjogja.com

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

KAMIS KLIWON

16 NOVEMBER 2017

tribunjogjaofficial

7

Baru 26 Persen yang Punya KIA MAGELANG, TRIBUN - Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Magelang mulai melakukan pencetakan Kartu Identitas Anak (KIA) untuk anak-anak Kota Magelang. Kepala Disdukcapil Kota Magelang, Hartoko mengatakan, hingga kini sudah sebanyak 8.238 anak-anak di Kota Magelang sudah memiliki Kartu Identitas Anak. “Sudah sekitar 26 persen dari target kami, yakni minimal 50 persen jumlah anak-anak di Kota Magelang, yang sudah mendapatkan KIA,” ujar Hartoko, Selasa (14/11). Pihaknya menargetkan, sebanyak 15 ribu anak-anak usia 1-17 tahun di Kota Magelang agar mendapatkan KIA. Jumlah ini merupakan separuh jumlah total anak-anak di Kota Magelang yakni sebanyak 31.687 jiwa. Lanjut Hartoko, masyarakat yang hendak melakukan pencetakan KIA dapat datang ke Kantor Disdukcapil Magelang. Pemohon berusia 1-17 tahun membawa syarat akta kelahiran dan juga kartu keluarga. Dikatakannya, program KIA ini bertujuan memberikan identitas bagi anak-anak berusia 17 tahun ke bawah. Pasalnya, selama ini penduduk khususnya anak-anak berusia 17 tahun kebawah tak dihitung sebagai penduduk, akibatnya mereka sering luput dari sasaran program pemerintah. ”Karena itu, keberadaan KIA penting, sebab banyak akses sosial termasuk pelayanan publik yang mensyaratkan kartu identitas. Misalnya

akses masuk fasilitas publik, akses transportasi baik udara melalui pesawat ataupun darat. Anak-anak yang mendapat beasiswa juga dapat mengakses layanan perbankan,” ujarnya. Para pemegang KIA pun diharapkan mendapat keuntungan atau benefit dari kartu identitas anak. Hartoko mengatakan, program KIA ini selain sebagai identitas anak untuk usia 17 tahun kebawah, diharapkan dapat memberikan benefit atau keuntungan. “Kami sudah rencanakan memberikan keuntungan atau benefit dari anak-anak pemegang KIA, ,” ujar Hartoko. Hartoko menambahkan, pihaknya sudah merangkul pengusaha di Kota Magelang terkait pemberian benefit atau keuntungan KIA ini. Benefit yang didapat, misalnya potongan harga untuk membeli peralatan sekolah atau keuntungan lain. “Pengusaha sudah siap, untuk membantu diskon. Mereka yang membutuhkan alat-alat sekolah, sepatu, tinggal menunggu waktu saja, tahun depan sudah siap,” ujarnya. Hartoko mengatakan, penerapan KIA ini juga untuk mengungkit peningkatan akta kelahiran di Kota Magelang. Hal ini dikarenakan masih ada sebagian anak-anak yang masih belum memiliki Akta Kelahiran. “Keberadaan KIA ini juga untuk meningkatkan akta kelahiran di Kota Magelang. Karena itu, pemberian benefit ini dapat mendorong mereka,” ujarmya. (rfk)

TRIBUN JATENG/MAMDUKH ADI PRIYANTO

MURI AWARD - Motor patroli Bhabinkamtibmas Polres Brebes diubah jadi motor perpustakaan keliling. Program literasi Polres Brebes itu diluncurkan Kapolda Jateng, Irjen Pol Condro Kirono di halaman Mapolres Brebes, Rabu (15/11).

Mereka Terancam Tak Ikut Pilkada 80 Ribu Warga Belum Lakukan Perekaman Data Penduduk TRIBUN JOGJA/RENDIKA FERRI KURNIAWAN

TEWAS - Petugas Kepolisian saat mengevakuasi korban laka lantas di Jalan Ahmad Yani, Kota Magelang, yang meninggal dunia di tempat, Rabu (15/11).

Fendi Tewas Disambar Truk MAGELANG, TRIBUN - Kecelakaan lalu lintas terjadi di ruas Jalan Ahmad Yani, Kota Magelang, Rabu (15/11). Fendi Setiawan, seorang pembonceng sepeda motor, tewas setelah terpelanting dari kendaraannya seusai menabrak angkot dari belakang dan disambar truk dari arah berlawanan. Kepala Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resort (Kasat Lantas Polres) Kota Magelang, AKP Marwanto menceritakan, peristiwa tersebut terjadi pada Rabu (15/11) sekitar pukul 05.00, di Jalan Ahmad Yani, Kota Magelang, tepatnya di depan Radio Polaris FM. Saat itu. pengendara sepeda motor bernomor polisi H 6160 JB, Sasmito (51), memboncengkan anaknya, Fendi Setiawan (26), keduanya warga Ponggol II RT09/03 Kelurahan Grabag, Kecamatan Grabag, Kabupaten Magelang, melaju dari arah Secang menuju Kota Magelang. Pada waktu bersamaan, ada angkutan kota jalur 5

berplat nomor AA 1345 AA yang dikemudikan Suyanto, warga Dusun Gedolan, Desa Kalikuto, Kecamatan Grabag, Magelang, berhenti di bahu jalan sebelah kiri untuk menurunkan penumpang. Dari arah belakang datang sepeda motor yang dikendarai Sasmito bersama Fendi Setiawan, yang berupaya menyalip angkutan kota tersebut dari arah kiri. Namun akibat kurang konsentrasi, akhirnya menabrak angkutan kota dari belakang. “Jadi posisi ada tiga kendaraan, satu sepeda motor yang dikendarai Sasmito dan korban Fendi Setiawan. Satu kendaraan angkot yang berhenti di kiri jalan. Satu lagi truk yang melaju dari arah berlawanan,” ujar Marwanto, Rabu (15/11). Sasmito terbentur bagian belakang angkutan kota, sementara pembonceng, Fendi Setiawan terpelanting ke arah kanan, hingga tersambar truk trailer berplat nomor H 1932 BZ yang dikendarai Taslin

(37), warga Boyolali. “Sasmito berusaha menghindari angkutan kota yang ada di depannya, namun tak sampai dan akhirnya menubruk dari belakang. Sementara pembonceng Fendi terpelanting ke tengah jalan, lalu ditabrak truk dari jalur berlawanan,” tutur Marwanto, Rabu (15/11). Lanjut Marwanto, korban Sasmito mengalami luka ringan, kemudian dilarikan ke rumah sakit terdekat. Sementara pembonceng, Fendi Setiawan, meninggal di tempat kecelakaan akibat luka parah di bagian kepala. “Kendaraan sepeda motor rusak parah,” ujarnya. Hingga saat ini, polisi masih mendalami kasus laka lantas itu. AKP Marwanto menuturkan, belum menetapkan satu pun tersangka atas kejadian kecelakaan tersebut. “Kasus tersebut masih kita dalami, termasuk saksi yang masih syok dan belum dapat dimintai keterangan,” ujar Marwanto. (rfk)

Rumah Siti Disatroni Maling KLATEN, TRIBUN - Siti Asyiyan (67), warga Dukuh Sabrangkali, Desa Prawatan, Kecamatan Jogonalan, Kabupaten Klaten harus bersabar atas kejadian yang dialaminya, Selasa (14/11). Rumahnya disatroni maling saat ia bersama anak-anak sedang tak ada di rumah. Menurut penuturannya kepada petugas Kepolisian Polsek Jogonalan, saat ia bersama anak-anaknya pergi, rumahnya dalam keadaan kosong. Kejadian tersebut, baru ia sadari saat ia kembali ke rumah. Ia mendapati jendela rumahnya rusak, serta memiliki bekas dicongkel. Melihat hal itu, Siti bersama anak-anaknya langsung masuk ke rumah melakukan penge-

cekan. Benar saja, saat memeriksa satu persatu kamar, ruangan yang biasa digunakan beristirahat sudah berantakan. Sejumlah barang miliknya hilang digasak maling. Diantaranya, televisi, gelang dan cincin kawin, berlian, jam tangan Krisfiera, cincing belian, gelang emas Mekkah, emas gelang Ronce dan kalung emas. Kerugian ditaksir sebesar Rp40 jutaan. “Menyadari rumahnya sudah disatroni maling, korban lalu melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Jogonalan,” ungkap AKP Ngadino, Kapolsek Jogonalan, Rabu (15/11). (bem)

MAGELANG, TRIBUN - Sebanyak 80 ribu warga Kabupaten Magelang terancam kehilangan hak suaranya pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 dan Pilkada 2018 mendatang. Hal ini disebabkan mereka belum melakukan perekaman data kependudukan, dan atau tak memiliki KTP-el sebagai syarat masuk daftar pemilih. Ketua Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Kabupaten Magelang, Muhammad Habib Shaleh mengatakan, pelaksanaan Pilkada 2018 tinggal menghitung waktu sampai enam bulan kedepan. Namun hingga kini, sebanyak 80 ribu penduduk Kabupaten Magelang

STORY HIGHLIGHT zz Sebanyak 80 ribu warga

Kabupaten Magelang terancam kehilangan hak suaranya pada Pemilu 2019 dan Pilkada 2018 mendatang. zz Ketua Panwaslu Kabupaten Magelang, Muhammad Habib Shaleh mengatakan, pelaksanaan Pilkada 2018 tinggal menghitung waktu sampai enam bulan kedepan. zz Panwaslu mendorong Pemkab Magelang melalui Disdukcapil melakukan jemput bola.

Memang banyak warga yang masih belum merekam, namun kami lakukan berbagai upaya untuk mempercepat proses perekaman masih belum merekamkan data kependudukan dan atau memiliki KTP-el. “Padahal, itu menjadi syarat dapat menyampaikan hak suara pada Pemilu/Pilkada nanti. Ini perlu segera diselesaikan, jika tidak bisa-bisa mereka kehilangan hak suara,” ujar Habib, Rabu (15/11). Habib mengatakan, Pemkab Magelang melalui Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Magelang perlu segera mempercepat proses perekaman data kependudukan untuk KTP-el. Sebab, Kabupaten Magelang akan mengadakan Pilkada 2018, enam bulan lagi. “Waktunya tinggal enam bulan lagi, karena itu Disdukcapil perlu mempercepat proses perekaman KTP-el kepada warga yang belum melakukan perekaman. Sebab, ini menyangkut hak

Bisa Pengaruhi Pelaksanaan Pemilu MANTAN Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) RI, Bambang Eka Cahya Widodo mengatakan, permasalahan administrasi kependudukan yang hingga kini tak kunjung tuntas bisa memengaruhi pelaksanaan Pilkada 2018 dan Pemilu 2019. “Masalah administrasi kependudukan ini masih menjadi kendala. Kita juga kecewa, masalah KTP elektronik ini masih belum terselesaikan, karena ini bisa mempengaruhi pelaksanaan Pemilu nanti,” ujar Bambang, Rabu (15/11). Bambang mengatakan, masalah keterbatasan blanko untuk pencetakan KTP elektronik ini dapat diatasi dengan penerbitan Surat Keterangan (Suket) sebagai pengganti kartu identitas penduduk sementara dan juga syarat untuk menggunakan hak suara pada Pemilu. Pihaknya mendorong kepada Peme-

rintah Daerah untuk dapat menyelesaikan masalah administrasi kependudukan, semisal banyaknya warga yang belum merekamkan data kependudukan dengan melakukan sosialisasi dan penjemputan bola. “Saya kira perlu disosialisasikan lagi kepada masyarakat. Bukan karena tak memiliki KTP-el terus tak bisa ikut Pemilu, namun mereka bisa mengurus Surat Keterangan terlebih dahulu, yang fungsinya sama dengan KTP-el,” ujarnya. Bambang mengatakan, kendati masih banyak administrasi kependudukan yang belum terselesaikan, dirinya optimistis masalah tersebut dapat segera ditangani. “Pemerintah sebaiknya segera bertindak cepat, masih ada waktu untuk menyelesaikan masalah tersebut,” ujarnya. (rfk)

suara mereka,” ujarnya. Dikatakan Habib, ini juga berlaku bagi warga yang masih memiliki KTP model lama, mereka diminta untuk segera mengurus Surat Keterangan (Suket) ke Dindukcapil setempat untuk dapat menggunakan hak pilih mereka pada Pemilu dan Pilkada. “Warga yang belum mendapatkan KTP-el, dapat menggunakan Surat Keterangan,” tuturnya. Pihaknya pun mendorong Pemkab Magelang melalui Disdukcapil melakukan jemput bola, baik kepada warga yang belum merekamkan data kependudukannya maupun kepada pemilih pemula dari kalangan pelajar maupun mahasiswa. “Hal ini agar mereka dapat menggunakan hak pilihnya, karena pemilih pemula ini juga memiliki porsi besar. Hampir 40 persen dari jumlah pemilih di Kabupaten Magelang, merupakan pemilih pemula dari kalangan anak muda,” ujarnya. Kebut Perekaman Sementara Disdukcapil Kabupaten Magelang terus mengebut perekaman data kependudukan menjelang pelaksanaan Pilkada 2018. “Kami terus kebut perekaman ini, terlebih pelaksanaan Pemilu tinggal sebentar lagi. Memang banyak warga yang masih belum merekam, namun kami lakukan berbagai upaya untuk mempercepat proses perekaman,” ujar Sekretaris Disdukcapil Kabupaten Magelang, Idam Laksana, Rabu (15/11). Merujuk pada data Disdukcapil Kabupaten Magelang, hingga 30 Juni 2017 lalu, masih ada 87.564 warga wajib KTP yang masih belum melakukan perekaman data kependudukan, terdiri penduduk laki-laki sebanyak 43.231 jiwa, dan perempuan sebanyak 44.333 jiwa. Kendati demikian melalui langkah yang dilakukan Dindukcapil, jumlah ini semakin berkurang hingga November, sekitar 4.000 penduduk sudah dijaring dan merekamkan data kependudukannya. Beberapa langkah yang dilakukan antara lain, melakukan koordinasi dengan Pemerintah Desa untuk menyampaikan warga desa yang belum melakukan perekaman. Pihaknya juga telah mengirimkan surat edaran kepada masing-masing Kecamatan di Kabupaten Magelang untuk melakukan regrupping, sehingga proses perekaman KTP elektronik dapat dilaksanakan di titk-titik terdekat. “Ada sejumlah titik yang telah kami siapkan, nantinya desa yang telah diregrupping akan dapat melakukan perekaman KTP elektronik di sana,” ujarnya. (rfk)

Kapolres Kota Magelang Ajak Wartawan Bersinergi

SEMINAR

TRIBUN JOGJA/RENDIKA FERRI KURNIAWAN

- Acara Gayeng Bebarengan bertema “Sosialisasi UU Pers dan KEJ Guna Memantapkan Peran Humas Polri yang Promoter” di Aula Polres Magelang Kota, Rabu (15/11).

MAGELANG, TRIBUN - Wartawan diminta profesional dalam menjalankan profesinya sebagai jurnalis. Kendati dilindungi Undang-undang Pers, mereka harus tetap mematuhi norma profesi dan kode etik jurnalistik dalam menjalankan pekerjaannya. Hal ini dikatakan Ketua Dewan Kehormatan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Tengah, Sri Mulyadi pada acara Gayeng Bebarengan bertema ’Sosialisasi UU Pers dan Kode Etik Jurnalistik Guna Memantapkan Peran Humas Polri yang Promoter’ di Aula Polres Magelang Kota, Rabu (15/11). Sri menuturkan, setiap jurna-

lis ataupun wartawan dilindungi UU No 40 Tahun 1999 tentang Pers. Kendati demikian, mereka harus tetap mematuhi norma profesi serta Kode Etik Jurnalistik (KEJ) dalam menjalankan pekerjaaanya. Hal ini menyusul banyaknya masalah yang diakibatkan perilaku wartawan, semisal beritikad buruk, berita tak berimbang, tendensius, sikap superior, tak penuhi hak jawab, hak koreksi, dan melanggar azas praduga tak bersalah. “Meskipun dilindungi UU Pers, wartawan tak boleh seenaknya sampai melanggar kode etik jurnalistik, melanggar hak

pribadi masyarakat. Mereka harus bekerja profesional,” ujar Sri. Sri juga mengatakan, juga pentingnya sinergi antara wartawan dan Polri. Ada saatnya wartawan membutuhkan informasi yang bersumber dari Polri, begitu juga sebaliknya Polri membutuhkan wartawan untuk menyampaikan informasi yang penting diketahui publik. “Maka, saya rasa penting keduanya saling bersinergi dan sosialisasi ini momen kita untuk saling meningkatkan kerja sama,” imbuhnya. Kapolres Magelang Kota, AKBP Kristanto Yoga Darmawan

mengaku, siap bersinergi dengan jurnalis ataupun wartawan. Ia mengatakan, UU Pers dan KEJ tak hanya wajib diketahui, dipahami, dan diamalkan wartawan, tapi juga perlu diketahui dan dipahami masyarakat. Diantaranya aparat penegak hukum, semacam Polri. “Apalagi, tugas Polri dan wartawan seringkali beriringan di lapangan. Dengan dipahaminya KEJ dan UU Pers, diharapkan anggota Polri memahami tugas wartawan di lapangan. Begitu pula sebaliknya wartawan dapat memahami tugas Polri dengan sifat profesionalnya,” ujar Kristanto. (rfk)


8

KAMIS KLIWON 16 NOVEMBER 2017

www.tribunjogja.com

Academia tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

tribunjogjaofficial

SDIT Insan Utama Gelar Khataman Alquran BANTUL, TRIBUN - Sekolah Dasar Islam Terpadu( SDIT) Insan Utama menggelar prosesi Khataman Alquran di Gedung Keluarahan Bangunjiwo, Kasihan, Bantul, Minggu (12/11). Khataman periode ini diikuti oleh 16 peserta yang telah selesai menuntaskan pembelajaran Al Quran. Adapun para peserta sebelumnya telah melalui munaqasyah (ujian) pada tanggal 29 Oktober 2017 lalu dengan perolehan nilai yang sangat memuaskan dengan rata-rata tertinggi yakni 9,9. Ketua Panitia, Selly Lindiawati, mengatakan dengan konsep fullday school, Insan Utama memberikan porsi lebih pada muatan pembelajaran Alquran dalam kurikulum yang dipakai. Sesuai dengan program unggulan pendidikan SDIT Insan Utama, pem-

belajaran Alquran yang baik yaitu bacaan yang sesuai dengan hukum ilmu-ilmu Tajwid dan hafalan-hafalan yang berkualitas. “Acara ini kami laksanakan dengan tujuan sebagai bentuk apresiasi bagi para peserta khataman dan motivasi bagi para adik-adik kelasnya yang belum mengikuti imtihan pada tahun ini,” ujarnya, Rabu(15/11). Ia berharap peserta imtihan tahun depan bisa lebih baik lagi dari tahun ini karena sudah meiliki gambaran dan persiapan yang jauh lebih matang lagi. Dalam rangkaian kegiatan kemarin, salah satu bagian yang menarik adalah salam takzim yang merupakan ungkapan syukur dan terimakasih para peserta atas jasa orangtua dan para guru yang telah mendidik

mereka sampai dapat mempelajari Alquran dengan tuntas. Para peserta ini juga memohon doa restu untuk dapat menjaga Alquran serta mengamalkannya bagi diri dan lingkungan. Sementara itu, Eni Rusnawati, selaku pengawas PAI Kecamatan Kasihan Bantul mengapresiasi kegiatan kali itu. Ia berkeinginan untuk mengajak guru-guru PAI se-kecamatan Kasihan untuk ikut bergabugn dalam acara khataman tersebut. “Ini yang dinamakan pendidikan berkarakter, saya ingin mengajak guru-guru PAI se-kecamatan kasihan untuk ikut bergabung dalam acara ini, agar nantinya bisa menjadi motivasi bagi mereka dalam hal pembelajaran Alquran,” tukasnya. Lebih jauh, Insan Utama

memiliki visi mewujudkan generasi unggul, taqwa dan mandiri, selalu bertekad melahirkan generasi yang Unggul dan Mandiri serat berkarakter Alquran dalam bidang mereka masing-masing. Peraih skor tertinggi dalam Khataman Alquran kali ini, Ananda Rara Shafa Zulaikha yang masih duduk di kelas 5, juga memiliki banyak prestasi. Ia merupakan wakil Provinsi DIY pada Lomba Pentas PAI cabang MTQ yang diselenggarakan di Banda Aceh Darussalam pada bulan Oktober lalu. Ia juga menyabet juara 3 cabang lomba Hafidz Cilik ADITV Jogja pada hari Sabtu, 11 November 2017. Sementara pada bidang Non Akademik, Ananda Muhammad Thufail Imani yang sekarang

TRIBUNJOGJA/IST

KHATAMAN-

sebanyak 16 siswa SDIT Insan Utama berfoto bersama setelah menggelar prosesiKhataman Alquran di Gedung Keluarahan Bangunjiwo, Kasihan, Bantul, Minggu (12/11) lalu.

duduk dibangku kelas 6 juga telah mengharumkan nama SDIT Insan Utama dengan mewakili Daerah Istimewa Yogyakarta dalam cabang lomba panahan yang diselenggarakan di Malay-

sia pada bulan Oktober 2017. Meskipun belum bisa meraih kejuaraan, Ananda Muhammad Thufail Imani berhasil menduduki peringkat 16 dari 128 peserta dari berbagai negara.(nto)

Sarihusada Hadirkan Jajanan Sehat Rangkul 100 Penjual Kantin Sekolah di DIY untuk Sediakan Menu Bergizi YOGYA, TRIBUN – Sarihusada melalui program Warung Anak Sehat merangkul sekolah-sekolah dasar untuk mewujudkan pola jajan sehat. Program Warung Anak Sehat yang diprakarsai oleh Sarihusada kini telah menjangkau 350 sekolah dasar di kota Bogor, Bandung, Yogyakarta, dan Ambon. “Khususnya di Provinsi Yogyakarta, kami telah merangkul 100 penjual kantin sekolah yang tersebar di kota dan kabupaten Yogyakarta yang kita sebut sebagai Ibu Warung Anak Sehat (IWAS),” kata WAS Project Manager Sarihusada Talitha Andini Prameswari di SDN Gondolayu Yogyakarta, Rabu (15/11). Secara berkesinambungan, kata Talutha, pihaknya akan mengadakan pelatihan kepada para IWAS untuk dapat menyediakan alternatif jajanan sehat berbasis lokal.“Ketersediaan akses jajanan sehat serta edukasi gizi yang WAS berikan, diharapkan dapat bantu pemerintah dalam memperbaiki gizi anak sekolah dan mampu menciptakan Generasi Maju Indonesia,” jelasnya. Dalam membina sekolahsekolah dasar di berbagai daerah, program WAS berfokus kepada pemenuhan gizi sesuai dengan Pedoman Gizi Seimbang dan pemberdayaan perempuan melalui usaha mikro. Dalam menjalankan fokus tersebut, program WAS menggandeng ahli atau instansi terkait, salah satunya yaitu CARE International

Khususnya di provinsi Yogyakarta, kami telah merangkul 100 penjual kantin sekolah yang tersebar di kota dan kabupaten Yogyakarta yang kita sebut sebagai Ibu Warung Anak Sehat (IWAS)  Indonesia. “Sekolah-sekolah yang dituju juga merupakan rekomendasi dari pemerintah, sehingga program WAS dapat bersinergi dengan program pemerintah dan berjalan tepat sasaran,” jelasnya. Salah satu sekolah di Yogyakarta yang mendapatkan edukasi gizi serta pendampingan terhadap guru, orang tua, hingga penjual kantin, dalam Program Warung Anak Sehat (WAS) adalah SDN Gondolayu. Sekolah yang pada tahun ini berhasil mendapatkan juara ke-2 untuk lomba sekolah sehat di tingkat kota, menjadi salah satu sekolah percontohan dari program WAS agar dapat memotivasi

sekolah lain dalam menciptakan kebiasaan mengonsumsi jajanan sehat. Dalam sesi kunjungan program Warung Anak Sehat ke SDN Gondolayu, FX Sukirdi, S.Pd selaku Kepala Sekolah memaparkan upaya yang telah dilakukan dalam mewujudkan sekolah sehat dibantu oleh program Warung Anak Sehat. “Secara konsisten kami berusaha untuk terus memperbaiki pemahaman guru terkait gizi seimbang untuk dapat disampaikan kepada para murid. Guru yang berperan sebagai panutan anak di sekolah juga perlu memberi contoh dan memperhatikan pola makan atau jajan anak agar tidak sembarangan,” ujarnya. “Upaya kami tersebut semakin diperkuat oleh program WAS dari Sarihusada. Dengan adanya program tersebut, edukasi gizi menyasar tidak hanya kepada guru namun juga para orang tua murid dan penjual jajanan di sekolah,” imbuhnya. Selama program WAS berjalan, para IWAS diberikan pelatihan dan edukasi gizi untuk dapat mengolah bahan berbasis lokal tanpa bahan tambahan yang berbahaya dengan menjaga sanitasi dan higienitas pengolahan hingga penyajian sesuai standar BPOM. Untuk itu, para IWAS binaan berkomitmen untuk selalu menyediakan homemade food yang tentunya sesuai dengan uang saku anak sekolah.(vim)

TRIBUNJOGJA/ SANTO ARI

PAMERAN - Peserta Pentas Seni dan Budaya Dayak menunjukan kerajinan dalam pamer-

an berbagai kerajinan khas budaya Dayak se-Kalimantan (PSBDK) XV yang digelar di Pusat Kebudayaan Koesnadi Hardjosoemantri UGM, Rabu(15/11).

Tumbuhkan Cinta Budaya Lewat Pentas Seni YOGYA, TRIBUN - Himpunan Pelajar Mahasiswa Dayak Kapuas Hulu (HPMDKH) menggelar Pentas Seni dan Budaya Dayak se-Kalimantan (PSBDK) XV, Rabu(15/11). Bertempat di Pusat Kebudayaan Koesnadi Hardjosoemantri UGM, berbagai kegiatan dilaksanakan mulai upacara adat, pentas seni, dan lomba-lomba dengan khas budaya Dayak. Ketua Panitia, Alexander Ongki Anas Pralindo mengatakan, gelar budaya yang dilaksanakan ini merupakan kegiatan tahunan sejak pertama kali diadakan pada tahun 2002 silam. Ongki mengatakan, Pentas Seni dan Budaya Dayak se-Kalimantan ini digelar atas dasar fenomena terdegradasinya pengetahuan kaum muda akan budayanya sendiri. Merasa terpanggil, pihaknya lantas menggelar rangkaian kegiatan yang menumbuhkan kecintaan pada budaya sendiri. “Yang saya rasakan dalam 10 tahun ini, hanya sebagian anak muda yang ped-

uli hal seperti ini. Tidak semua sadar budaya,” ujar Mahasiswa yang kuliah di ISI Jurusan Etnomusikologi ini. Di samping itu, dari data yang ia peroleh di DIY sendiri setidaknya teradapat 40 forum mahasiswa asal Kalimatan dengan jumlah mahasiswa yang lebih dari 9000an orang. “Anak kalimantan di Jogja sudah mulai banyak. kegelisahan tentang rindu kampung halaman juga salah satu alasan diadakannya acara ini,” tambahnya. PSBDK XV digelar selama tiga hari dengan rangkaian acara beragam, seperti atraksi budaya, aransemen lagu dan komposisi musik etnik Dayak, Ritual Dange, dan ada pula stan pameran serta berbagai perlombaan khas Dayak. Diharapkan tak hanya mahasiswa kalimantan saja yang terobati rindunya dengan acara ini, namun mahasiswa dari seluruh Indonesia bahkan luar negeri turut merasakan betapa kayanya budaya Dayak dari tanah Kalimantan.(nto)

TRIBUNJOGJA/VIKTOR MAHRIZAL

WARUNG SEHAT - Ibu Ismiyarti Bersama-sama dengan siswa-siswi SDN Gondolayu berfoto bersama di depan warung sehat yang dikembangkan oleh Sarihusada, Rabu(15/11)

UIN Sunan Kalijaga Wisuda 1150 Mahasiswa YOGYA, TRIBUN - Universitas Islam Negeri( UIN) Sunan Kalijaga menggelar prosesi wisuda periode 1 tahun 2017. Dalam wisuda yang digelar selama dua hari mulai Rabu(15/11) dan Kamis(16/11) ini, UIN Sunan Kalijaga meluluskan 1150 mahasiswa. Mahasiswa yang diwisuda ini terdiri dari 20 orang lulusan D3, 898 lulusan S1, 219 lulusan S2 dan 13 orang lulusan S3. Hingga saat ini, UIN Sunan Kalijaga sudah meluluskan 56.165 mahasiswa. Kepala Biro Administrasi Akademik, Kemahasiswaan dan Kerjasama, Drs. H. Maskul Haji, mengatakan dari total 1150 mahasiswa yang diwisuda, sebanyak 54,86 persen lulus dengan predikat cumloude. IPK tertinggi diraih oleh Sri Erdawati Program Magister Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan

dengan IPK 3,91. “Dari total jumlah wisudawan-wisudawati, 54,86% berhasil lulus dengan predikat cumloude. Ini adalah prestasi yang membanggakan,” kata Maskul Haji. Sementara itu rektor UIN Sunan Kalijaga, Prof. Yudian Wahyudi mengatakan pihaknya berkomitmen untuk menguatkan peran Islam di Kancah Nasional dan Internasional. Di antaranya dengan melaksanakan berbagai agenda akademik dan non-akademik melibatkan seluruh Civitas Akademika. “ UIN Sunan Kalijaga bertekat membarakan lagi semangat Pancasila di dada Civitas Akademika sehingga bisa menjadi generasi bangsa yang bersih dan berwibawa dalam melaksanakan pembangunan dan pemerintahan untuk dapat turut mewujudkan kesejahteraan yang adil dan merata bagi seluruh rak-

yat Indonesia,”jelasnya. Untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan lulusan, menurut Yudian, pihaknya juga menerapkan penjaminan mutu yang sudah diakui oleh auditor internasional. Mulai dari sertifikasi ISO 9001: 2008 dari TUV Rheinland. Up grade sertifikasi menjadi ISO 9001:2015. Selain itu, juga dengan menambah dua prodi berhasil terakreditasi A yakni Prodi Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora, Prodi Teknik Informatika Fakultas Sains dan Teknologi. “ Dengan demikian, saat ini UIN Sunan Kalijaga telah memiliki 28 prodi terakreditasi A. Upaya UIN Sunan Kalijaga untuk memberikan jaminan mutu di bidang akademik melalui LPM berjalan beriringan dengan upaya pengawasan melalui Satuan Pengawas Internal (SPI),”imbuhnya.(Humas UIN Sunan Kalijaga).

Pendidikan PAUD Penting Bagi Pertumbuhan Anak YOGYA, TRIBUN - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI bekerja sama dengan Southeast Asian Ministers of Education Organization (SEAMEO) Secretariat menyelenggarakan Seminar Internasional PAUD and Pendidikan Keluarga di hotel Royal Ambarrukmo Yogyakarta, Rabu(15/11). Seminar yang dihadiri 300 peserta dari dalam dan luar negeri ini untuk menindaklanjuti komitmen dan peran penting PAUD dan pendidikan keluarga sebagai investasi untuk peningkatan sumber daya manusia di masa depan. Direktur Jenderal PAUD dan Dikmas Harris Iskandar, yang juga sebagai panitia penyelenggara seminar menegaskan bahwa seminar ini sesuai dengan visi yang diemban SEAMEO Regional Centre for Early Childhood Care Education and Parenting (SEAMEO CECCEP), yakni menjadi pusat regional terdepan dalam penelitian, advokasi, dan peningkatan

kapasitas bidang pendidikan anak usia dini dan pendidikan keluarga. Sedangkan misinya adalah meningkatkan komitmen regional dan global untuk kualitas pendidikan anak usia dini dan pendidikan keluarga. “Kami ingin mengajak semua negara ASEAN tentang pentingnya PAUD dan parenting di dalam keluarga bagi masa depan bangsa,” terangnya. Ia mengatakan, tujuan diadakan seminar ini adalah sebagai media untuk berdialog tentang pengalaman dan praktik terbaik pelaksanaan PAUD dan pendidikan keluarga, dimana hal itu untuk mendukung peningkatan pembangunan manusia di kawasan Asia Tenggara. Acara ini juga untuk meningkatkan pemahaman, komitmen dan kerja sama timbal balik yang lebih erat antar pemangku kepentingan PAUD dan pendidikan keluarga di kawasan Asia Tenggara. Selain itu untuk

memperluas akses pelaksanaan PAUD dan pendidikan keluarga yang berkualitas di kawasan Asia Tenggara. Tahun 2030 nanti dunia berkomitmen memastikan semua anak perempuan dan laki-laki memperoleh akses terhadap perkembangan, perawatan, dan pendidikan anak usia dini bermutu. Sementara untuk Indonesia sendiri, Harris menekankan pihaknya berkomitmen untuk mengimplementasikan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals-SDG) yang salah satu poinnya adalah pendidikan usia dini. Terlebih di Indonesia kini sudah ada payung hukum Peraturan Presiden (Perpes) No. 59 Tahun 2017. “Perpres tersebut berisi tentang target pembangunan berkelanjutan, salah satu poinnya anak laki-laki dan perempuan harus mendapatkan layanan pendidikan usia dini pra SD minimal 1 tahun,” tandasnya.

Sementara itu Direktur Pembinaan Pendidikan Anak Usia Dini, Ella Yulaelawati, menyebut PAUD di Daerah Istimewa Yogyakarta terbaik se-Indonesia. Ella mengatakan hal ini lantaran ada sinergitas dari sesama pemangku kepentingan PAUD di DIY. “PAUD di DIY sangat aktif, dan yang paling baik diklatnya, karena semua (guru paud) sudah ikut diklat berjenjang,” jelasnya. Namun demikian ia tetap berharap agar kualitas PAUD di DIY lebih ditingkatkan terkait pembelajaran dalam bermain. Ia mengimbau agar PAUD lebih meningkatkan sarana dan prasarana untuk bermain. Menurutnya, bermain sama dengan belajar untuk anak usia dini. “Anak itu jangan berhenti bermain. Karena mereka sudah memiliki insting belajar sendiri. Anak itu pembelajar yang tangguh, peniru yang handal, peneliti yang canggih,” ujarnya.(nto)


www.tribunjogja.com

Gosipi tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

KAMIS KLIWON

16 NOVEMBER 2017

tribunjogjaofficial

9

KAMIS 16 NOVEMBER 2017

7

Hal Tentang

Kevin Liliana

1. Anak Sulung Kevin lahir dan dibesarkan di Bandung, Jawa Barat. Perempuan kelahiran 5 Januari 1996 ini merupakan anak sulung dari dua bersaudara. Kevin dinobatkan menjadi Puteri

21 Indonesia Jawa Barat dan kemudian menjadi perwakilan di ajang Puteri Indonesia 2017. 2. Gelar Miss Indonesia Lingkungan Tak berhasil menjadi pemenang dalam ajang Puteri Indonesia 2017, Kevin sukses berada di posisi runner up. Hal ini membuat Kevin secara otomatis menjadi Puteri Indonesia Lingkungan 2017.

Posisi ini juga yang kemudian membawa dirinya ke ajang Miss Internasional 2017. 3. Nama yang Unik Asal muasal nama Kevin (yang lebih terdengar seperti nama laki-laki) karena awalnya, orang tua Kevin menginginkan anak laki-laki. Untuk menambahkan kesan perempuan, ditambahkanlah nama Lilliana agar lebih terdengar feminin. Selain itu, nama Kevin

karena orang tuanya suka dengan film Home Alone dengan tokoh utama bernama Kevin. Sedangkan Lilliana adalah gabungan nama ibu dan neneknya (Lina dan Anna). 4. Lulusan Desain Interior Siapa sangka perempuan yang mengawali karirnya sebagai model ini adalah lulusan Desain Interior. Pendidikan terakhirnya adalah S1 Desain Interior pada Universitas Kristen Maranatha.

5. Muslim yang Taat Di bulan Desember 2016, Kevin melakukan ibadah umrah. Ia terlihat cantik dengan mengenakan hijab. Tak hanya itu, Kevin juga beberapa kali terlihat pergi dengan mengenakan hijabnya. 6. Gemar Olahraga Untuk membuat penampilannya makin sempurna di ajang miss Internasional, Kevin melakukan

olahrga secara teratur. Bagi Kevin, pencapaian tubuh adalah apa yang dipirkan dan dipercayai. 7. Mirip Mama Kevin sangat mirip dengan sang mamah, bahkan mereka sudah seperti sahabat. Kevin memiliki hidung mancung alis yang cantik seperti ibundanya. Jadi nggak heran kalau Kevin tumbuh menjadi secantik ini.

Miss International P

2017

UTRI Indonesia Lingkungan Hidup 2017 Kevin Lilliana dinobatkan menjadi Miss International 2017. Kevin mengalahkan 65 wanita yang menjadi perwakilan dari sejumlah negara dalam ajang yang malam finalnya diselenggarakan di Tokyo Dome City Hall, Tokyo, Jepang. Berada di urutan kedua adalah Diana Macarena dari Venezuela dan Chanelle Wilhelmina dari Curacao. Di babak final, ada empat kontestan yang bersaing meraih gelar juara, yakni Venezuela, Australia, Jepang, dan Curacao. Kevin menggantikan Miss International 2016 Kelly Ferzosa yang berasal dari Filipina. Sejak masa karantina, Kevin diunggulkan banyak kalangan untuk memperebutkan mahkota Miss International. Apalagi, sebelumnya gadis kelahiran 5 Januari 1996 itu terpilih sebagai Second Place Miss Panasonic Award dan People Choice dari Missossology. Kevin mengu-

capkan rasa syukur dan terima kasihnya atas dukungan masyarakat Indonesia. "Inilah pencapaian yang saya raih dan saya persembahkan untuk Indonesia. Terima kasih Indonesia, we did it," ucap Kevin. Ketua Dewan Pembina Yayasan Putri Indonesia Putri Kus Wisnu Wardani mengaku sangat terkesan dan bangga pada prestasi yang diraih Kevin. "Ini jalan menuju prestasi yang lebih baik dan akan lebih terbuka. Kini sudah semakin banyak masyarakat dunia yang mengenal Indonesia dengan lebih baik," kata Putri. Sejak dipilih sebagai Putri Indonesia Lingkungan Hidup 2017, selama 11 bulan Kevin melakukan berbagai persiapan. Prestasi Kevin di ajang Miss International ini melampaui pencapaian pendahulunya, Felicia Hwang, yang meraih posisi ketiga pada 2016. (kps/wly)

INDONESIANPAGEANTS

KEVIN LILIANA

INSTAGRA MK

EV IN LIN

Gaun Ibu dari Lautan KEVIN Liliana tampil cantik dengan mengenakan gaun putih karya Ivan Gunawan. Gaun tersebut melambangkan Thalasa, ibu dari lautan. Selain itu, Kevin Liliana juga mengenakan gaun yang terinspirasi dari penggendong jamu di Indonesia. Karena gaun-gaun itu juga, wanita 21 tahun itu juga digelari Miss Best Dresser. Melihat gaun rancangannya da-

TRIBUNNEWS

pat mengantarkan Kevin Liliana menang di kompetisi Internasional, tentu saja sangat membahagiakan Ivan Gunawan. Melalui akun Instagramnya, Ivan Gunawan menulis caption panjang mengenai perasaannya. 'Alhamdulillah ...... @kevinlln di beri kepercayaan untuk menang menjadi @missinternationalofficial 2017 , and menggunakan gown dari @ivan_gunawan yang juga memenangkan best dress di acaranya , Alhamdulillah," tulis Ivan. Gaun tersebut merupakan rancangan dari sentuhan tangan hangat Igun untuk menampilkan yang terbaik. Tema tersebut diambil karena Igun terinspirasi dengan adanya keindahan laut di Indonesia. Untuk lebih mempercantiknya, Ia menambahkan aksesoris seperti diamond dan mutiara Indonesia.(TribunStyle)

Mundur dari Payung Teduh Is juga mengirim isyarat melalui beberapa posting di Instagram. Pada 9 November lalu misalnya, ia mengunggah foto dirinya sedang menatap laut dari sebuah kapal. "Terkadang memang harus memilih. Kali ini saya memilih pamit. Izinkan," Is menulis. Di foto berikutnya, pelantun "Resah" ini mengunggah kembali foto dirinya berlatar belakang laut. "Karena di setiap perjalanan di sanalah tempat yang kau pilih untuk kau singgahi atau kau lewati. Terima kasih untuk petualangan yang sungguh besar dan patut untuk disyukuri," demikian bunyi keterangan fotonya. Selanjutnya Is mengunggah fotonya bermain gitar dengan dikelilingi anak-anak. "Sudah tiba saatnya membawa musik kembali ke rumahnya. Petualangan selanjutnya mungkin akan lebih berat atau mungkin biasa saja. Bahkan mungkin lebih tak terduga. Semoga bekal ini cukup untuk

melangkah. Seperti sungai, mari berpetualang ke laut," tulis Is dalam keterangan foto. Kepergian Istiqamah dari Payung Teduh tentu membuat publik terkejut. Terlebih selama ini band yang lahir di tahun 2007 ini tak pernah tertimpa kabar miring. Is berpendapat bahwa keputusannya mengakhiri perjalanan dengan Payung Teduh hanya karena antara dia dengan personel lain sudah tidak memiliki visi sama. "Kayaknya harus melewati dengan secangkir teh dan obrolan panjang. Maksudnya visi sudah beda," ucapnya. Ia mengaku sudah tidak lagi menemukan jiwa berkarya sebagai seniman musik di dalam tubuh Payung Teduh. "Saya merasa Payung Teduh seperti kehilangan spirit untuk tetap berkarya, lebih ke, sekarang sibuk di offair gitu," ungkapnya. Namun Is menekankan bahwa hubungannya dengan personel laindi Payung

Teduh masih sangat baik. "Tapi enggak ada perselisihan ya," tuturnya. Is menegaskan meskipun meninggalkan Payung Teduh, ia tetap berkomitmen menyelesaikan album ketiga mereka. "Tapi tidak mengenyampingkan janji kami untuk merampungkan album. Makanya sekarang menggenjot album ketiga, tetap harus beres. Maaf harus mundur harusnya Oktober ke November," ujarnya. "Saya akan tetap bertanggung jawab karena tanggung jawab moral, karena saya masih kontrak sampai 31 Desember 2017," ucapnya. (kps/wly)

IS PAYUNG TEDUH

REGINA KUNTHI

VOKALIS Payung Teduh Mohammad Istiqamah Djamad, mengungkapkan pernyataan mengejutkan. Di tengah puncak karier band tersebut, Is, sapaan akrab Istiqamah, memutuskan untuk hengkang. Hal itu diungkapkan oleh Is usai konser BBM Liztomania Konser Musik Tanah Air Vol.3 Payung Teduh "Catra Adhum" di Gedung Kesenian Jakarta, Jakarta Pusat. "New episode kali ya, petualangan dengan Payung akan berakhir di 2018, saya yang mundur sih," ujarnya. Is kembali menekankan bahwa hanya dia yang akan meninggalkan band yang telah membesarkan namanya itu. "I will not let the ship collapse. Tetapi mereka tetap berjalan. Maksud gue mereka tetap jalan, tanpa gue," katanya. Istiqamah tidak memungkiri isu-isu tentang dia meninggalkan Payung Teduh sudah merebak. Ia pun mengakui sudah membicarakan rencana mundur itu sejak Juni 2017.


10

KAMIS KLIWON 16 NOVEMBER 2017

Inter-Nasional www.tribunjogja.com

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

tribunjogjaofficial

Situasi Zimbabwe Memanas Presiden Robert Mugabe Jadi Tahanan Rumah HARARE, TRIBUN - Suara tembakan dilaporkan terdengar dari dekat kediaman Presiden Robert Mugabe di Harare, Rabu (15/11/2017). “Dari arah kediaman Presiden kami mendengar ada 30-40 kali suara tembakan,” kata seorang warga yang tinggal di sekitar rumah pribadi Mugabe di pinggiran kota Borrowdale kepada AFP. Mugabe dipalorkan menjalani tahanan rumah. Kabar ini disampaikan Presiden Afrika Selatan Cacob Zuma yang sudah berbicara dengan Mugabe. “Presiden Zuma menegaskan Presiden Mugabe baik-baik saja,” kata demikian pernyataan Afrika Selatan seperti dikutip kantor berita AFP. Militer Zimbabwe menepati janjinya untuk yang tidak akan menyakiti Presiden Robert Mugabe dan keluarganya. Para perwira militer Zimbabwe dalam pidato yang disiarkan langsung televisi pada Rabu (15/11/2017) menjamin keselamatan Mugabe. “Militer tidak sedang mengambil alih kekuasaan. Kami ingin memastikan kepada seluruh bangsa bahwa Presiden dan keluarganya dalam kondisi selamat dan keamanan mereka kami jamin,”ujar Jenderal Sibusiso Moyo yang membacakan pernyataan. Militer, lanjut Moyo, hanya mengincar para penjahat yang

Militer tidak sedang mengambil alih kekuasaan. Kami ingin memastikan kepada seluruh bangsa bahwa Presiden dan keluarganya dalam kondisi selamat dan keamanan mereka kami jamin. JENDERAL SIBUSISO MOYO Petinggi Militer berada di sekeliling Presiden Mugabe. Sebelumnya, dikabarkan militer Zimbabwe telah mengambil alih kantor stasiun televisi pemerintah, ZBC. Tentara memaksa masuk dan memerintahkan para staf meninggalkan gedung. Situasi di ibu kota Zimbabwe, Harare, semakin memanas, Rabu (15/11/2017), setelah sehari sebelumnya sejumlah kendaraan

berat militer terlihat bergerak menuju ibu kota. Panglima Angkatan Militer Zimbabwe Jenderal Constantino Chiwenga mengatakan pada Selasa (14/11/2017) mendesak Mugabe menghentikan pembersihan di internal kabinet dan partai yang dipimpinnya, Zanu-PF. Setidaknya tiga ledakan terdengar di ibukota Zimbabwe dan kendaraan militer terlihat di jalanjalan Rabu (15/11/2017) pagi. Associated Press melihat tentara bersenjata menyerang orang yang lewat di pagi hari di Harare. Serta tentara memasukan amunisi ke empat kendaraan militer. Ledakan pun terdengar dekat kampus Universitas Zimbabwe. Ini jadi yang pertama kalinya perpecahan antara militer dan Mugabe terjadi. Sejak Mugabe memimpin pada tahun 1980, mulai saat itu militer telah menjadi pilar utama kekuasaannya. Mugabe minggu lalu memecat Wakil Presiden Emmerson Mnangagwa dan menuduhnya merencanakan kudeta mengambil alih kekuasaan, termasuk melalui sihir. Mnangagwa yang merupakan mantan Kepala Intelijen Zimbabwe, menjadi sosok yang populer di kalangan rakyat. (ap/aljazeera/ bbc)

IST

KUDETA - Sejumlah tank militer diberitakan bergerak ke ibukota Zimbabwe, Harare di tengah rumor kudeta militer terhadap Presiden Robert Mugabe. Situasi Zimbabwe kini memanas.

Sesumbar akan Berkuasa hingga Usia 100 Tahun SUATU hari Presiden Zimbabwe Robert Rhodesia, nama lama Zimbabwe. Gabriel Mugabe pernah seTak butuh waktu lama Musumbar bahwa dia akan bergabe kemudian disebut kuasa hingga usia 100 tahun. sebagai sosok penganiaya Namun, di usianya yang ke-93 setelah menyingkirkan lawgenggamannya terhadap kean-lawan politiknya dan menkuasaan semakin lemah di teghancurkan perekonomian ngah ketegangan antara Partai negara. Zanu-PF dan militer yang meMantan tahanan politik dan MUGABE nyokong kekuasaannya. gerilyawan ini naik ke tampuk Awalnya, Mugabe dipuja sebagai kekuasaan setelah memenangkan sosok pembebas yang mengusir pemilihan umum pada 1980. pemerintahan minoritas kulit putih di Setelah berkuasa, awalnya Mugabe

mendapat pujian karena mendeklarasikan kebijakan rekonsiliasi ras serta memperbaiki layanan kesehatan dan pendidikan bagi warga mayoritas kulit hitam. Namun, semua prestasinya itu hilang dengan cepat. Setelah bebas dari penjara pada 1974, Mugabe memimpin Persatuan Nasional Afrika Zimbabwe (ZANU) dan sayap militernya yang kemudian mengobarkan pemberontakan terhadap pemerintah. (kompas.com)


Tribun Buffer www.tribunjogja.com

Satpol PP Tak Bisa Tindak Pelaku zzJual Beli Trotoar Tidak Diatur dalam Perda YOGYA, TRIBUN - Aparat penegak peraturan daerah (Perda) mengaku praktik jual beli trotoar untuk lapak pedagang kaki lima (PKL) ini menyalahi aturan. Akan tetapi, mereka mengaku tidak bisa menindak, karena tidak diatur dalam Perda. Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Yogyakarta, Nurwidhihartana menjelaskan, praktik jual beli trotoar untuk lapak PKL ini memang tidak dibenarkan. Selain bukan hak milik, tempat berdagang PKL tersebut merupakan fasilitas umum yang dibangun pemerintah. “Jadi, kalau kami tidak bisa menindak (jual beli lapak). Karena itu menjadi urusan antarpersonal dan masuknya ke perdata. Yang kami bisa tindak adalah persoalan ada tidaknya izin,“ ujarnya kepada Tribun Jogja, Jumat (10/11). Beberapa pertimbangan lain, ujarnya, PKL ini tidak dikenakan retribusi daerah. Sehingga, penindakanannya akan cukup sulit. Hal ini berbeda dengan kasus jual beli kios yang ada di pasar tradisional yang dikelola Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta. “Kalau jual beli kios di pasar ini jelas pelanggaran dan wajib ditindak. Berbeda dengan lapak PKL, karena memang tidak retribusi,“ urainya. Namun demikian, pihaknya tetap akan men-

Bupati Doakan Warganya zz Sambungan Hal 1

Rabu (15/11) kemarin, Bupati Demak HM Natsir menyambangi rumah keluarga korban sandera di Mimika, Papua. Kepada keluarga korban, dia berjanji akan menyediakan semua fasilitas jika puluhan warga Demak yang menjadi korban penyanderaan berhasil keluar dan kembali ke kampung halaman mereka di Des Kedondong, Kecamatan Demak Kota, Kabupaten Demak. “Untuk saat ini kami terus berkoordinasi dengan pemerintah pusat agar warga Demak yang menjadi korban sandera bisa bebas dengan selamat. Selain itu, kami juga sudah menyiapkan armada untuk penjemputan warga yang menjadi korban sandera ini, bila nanti kondisi sudah aman dan warga kami bisa dapat pulang ke Demak,” paparnya. Dari data yang dihimpun, sebanyak 34 warga Desa Kedondong, Kecamatan Demak Kota, Kabupaten Demak itu bekerja sebagai pendulang emas di kawasan pembuangan limbah di

KPK Jemput Paksa Novanto zz Sambungan Hal 1

Sebelumnya, Fredrich Yunadi memastikan kondisi kebatinan kliennya dalam kondisi baik meskipun telah ditetapkan kembali menjadi tersangka kasus korupsi eKTP. “Tadi Pak Novanto masih mengikuti Sidang Paripurna, menjalankan tugas sebagai Ketua DPR, beliau menerima laporan-laporan dari DPD, beliau sangat sibuk,” ujar Fredrich yang menggambarkan kondisi kebatinan Novanto dalam kondisi baik. Seharusnya Rabu (15/11), Novanto diperiksa di KPK sebagai tersangka kasus KTP elektronik namun tidak datang. Dia memilih berada di gedung DPR untuk mengikuti rapat Paripurna. Selain disambut Fredrich, kedatangan penyidik KPK ditemui istri Setya Novanto, Deisti Astiani. Mereka kemudian

cermati praktik tersebut. Pasalnya, ujung dari jual beli ini adalah tidak tertibnya surat izin pedagang. Biasanya, izin pedagang akan berbeda dari ketentuan karena sudah berpindah tangan. Pihaknya pun mengklaim telah banyak melaksanakan kegiatan penertiban di beberapa titik PKL yang tidak tertata. Di antaranya adalah ruas jalan atau trotoar yang memang tidak diperuntukkan untuk para PKL. Kegiatan penertiban ini, ujarnya, juga rutin dilakukan. Bahkan, modus kucing-kucingan dengan aparat pun selalu muncul. Untuk beberapa persoalan mengenai perizinan, pihaknya pun menyerahkan pada instansi yang berwenang. Dia juga memastikan jika memang ditemukan ada keluhan atau laporan pelanggaran setelah ditindaklanjuti instansi terkait, pihaknya akan siap turun tangan. “Kami pastikan akan selalu turun tangan jika sudah ada laporan dari instansi terkait soal pelanggaran (PKL),“ ulasnya. Sudah ditentukan Kabar maraknya praktik jual beli trotoar yang dilakukan oleh pedagang kaki lima (PKL) di Yogyakarta termasuk Jalan Kaliurang, Depok, Sleman menyeruak. Bahkan, terdapat lapak berukuran 3x10 meter ditawarkan di situs jual beli online dengan harga

fantastis mencapai Rp29 juta. Menanggapi hal tersebut, Dedi Widiyanto, Kabid Penegakan Perda Satpol PP Sleman, menjelaskan bahwa lokasi-lokasi yang dapat digunakan untuk berdagang PKL sudah ditentukan oleh bupati. Sehingga di luar lokasi yang sudah ditetapkan, dapat dipastikan itu ilegal. Namun, Dedi belum bisa memberikan data terkait titik mana yang diperbolehkan. Dia meminta Tribun Jogja untuk kembali ke kantor Satpol PP Sleman untuk updating data tersebut pekan ini. “Bupati sudah menetapkan lokasi yang diperbolehkan untuk jualan PKL. Kalau di luar itu dilarang,” jelasnya, Jumat (10/11). Lanjutnya, lokasi jualan PKL yang berada di badan trotoar yang notabene merupakan fasilitas umum tentu sudah jelas-jelas dilarang. Jadi, jangankan praktik jual beli, digunakan berdagang saja sudah salah. Dedi pun menjelaskan, pihaknya selalu melakukan razia rutin serta memberikan pembinaan. “Yang berada di trotoar MMTC sudah kita bersihkan, Sendangadi juga sudah,” jelasnya. “Pembinaan dilakukan setiap kali patroli, menemukan hal seperti itu kita lakukan pembinaan oleh rekan-rekan patroli,” tuturnya. “Kalau berada di lokasi yang dilarang, otomatis akan ada penindakan,” tegasnya. (ais/app)

areal tambang emas PT Freeport Indonesia di Tembagapura, Mimika, Papua yang menjadi korban penyanderaan oleh KKB. Akibat dari penyanderaan tersebut, saat ini keluarga dan korban penyanderaan mengalami kesulitan berkomunikasi. Kapolres Demak, AKBP Sonny Irawan membenarkan, ada laporan dari warga dan Kepala Desa Kedondong bahwa 34 warga desa itu diduga menjadi korban penyanderaan oleh sekolompok orang bersenjata di Tembagapura. “Atas laporan tersebut, kami pun dari Polres Demak, langsung melaporkan hal ini ke Polda Jawa Tengah, dan Mabes Polri, untuk seterusnya mengambil langkah-langkah untuk menyelamatkan ke-34 warga Demak ini,” katanya. Mengkhawatirkan Kondisi korban penyanderaan semakin mengkhawatirkan. Selasa, seorang pria asal Pulau Jawa bernama Sugiyono jatuh sakit dan stres akibat disandera di Kampung Kimbely. Sugiyono berhasil keluar kampung berkat bantuan mama-mama penduduk lokal. Selama tiga jam, para mama ini memikul Sugiyo-

no menuju Tembagapura untuk mendapatkan pertolongan medis. “Jadi dia digotong mamamama yang hendak mengambil bahan makanan yang disediakan Pemerintah. Saat tiba di Tembagapura, Sugiyono memiliki fisik yang sangat lemah dan juga stres,” kata Kepala Penerangan Kodam XVII/Cendrawasih, Kolonel Inf Muhamad Aidi, Selasa (14/11) sore. Menurut Aidi, selama ini Sugiyono mendulang emas secara tradisional sejak tahun 2009 dan tinggal di rumah kepala suku setempat sehingga dia diberi izin keluar dari Kimbely untuk mendapat pertolongan medis. Aidi menambahkan, panyanderaan masih berlangsung di sana. Para penyandera kehabisan logistik. Lalu mereka meminta mama-mama penduduk lokal untuk mengambil bahan makanan yang disediakan pemerintah di kota. “Hanya mama-mama yang diberi izin keluar, tetapi mereka juga dapat ancaman, apabila mama-mama yang mengambil bahan makanan memberikan ancaman kepada kelompok TPN OPM ini, maka nyawa keluarga mereka penggantinya,” kata Aidi. (tribun jateng/hei/kps)

duduk di ruang tamu. Politisi Partai Golkar, Mahyudin yang keluar dari rumah Novanto malam itu mengaku tidak bertemu dengan Novanto. Mahyudin pun menyatakan bahwa yang ada di dalam rumah hanya istri Novanto dan sejumlah teman. “(Novanto) Enggak ada di rumah. Cuma ada istri beliau, beberapa teman dari Golkar dan pembantu rumah tangga,” ujar Mahyudin. Ia pun mengaku berkunjung ke rumah Novanto sejak sore. Namun ia mengaku tidak mengetahui adanya rencana penyidik KPK menyambangi kediaman Novanto. Kedatangan penyidik KPK ini untuk menjemput paksa Novanto. Juru Bicara KPK, Febri Diansyah mengakui ada upaya penjemputan paksa terhadap Novanto. Dia menyarankan agar Novanto menyerahkan diri untuk diperiksa. Namun sampai berita ini diturunkan, penyidik masih melakukan pencarian di dalam rumah Novanto.

Febri mengatakan, sampai dini hari keberadaan Novanto masih dicari karena penyidik membawa surat perintah penangkapan. Jika Novanto tidak ditemukan maka KPK akan meminta Polri untuk mengeluarkan surat DPO. Sementara itu, kolega Novanto, Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah terkejut dengan langkah KPK yang diduga berupaya menjemput paksa Novanto. “Kalau ada yang berani jemput paksa Setya Novanto, itu pasti perintah datang dari orang kuat di negara ini, sehingga aparat kepolisian khususnya, mau saja ikut-ikutan merusak lembaga negara,” kata Fahri. “Saya tidak percaya bahwa kita semua sudah gila,” kata Fahri. Menurut Fahri, keterlibatan KPK dalam gerakan politik menarget Setya novanto akan menghancurkan seluruh bangunan negara hukum di Indonesia. “Presiden Jokowi harus bertanggung jawab apabila hal itu terjadi,” kata dia. (tribunnews/kps)

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

KAMIS KLIWON

16 NOVEMBER 2017

tribunjogjaofficial

11

Festival Kembul Sewu Dulur Berlangsung Meriah

KULONPROGO, TRIBUN - Ratusan warga beramairamai menyantap hidangan yang mereka bawa di tepi Sungai Kayangan, Rabu (15/11) kemarin. Sebelumnya, mereka memanjatkan kepada Sang Pencipta sembari duduk di atas bebatuan sungai dengan hanya beralas tikar. Festival Kembul Sewu Dulur digelar di Bendung Kayangan, Desa Pendoworejo, Kecamatan Girimulyo. Ini merupakan bagian dari tradisi Rebo Pungkasan atau Rabu terakhir di Bulan Sapar dalam kalender Jawa. Rangkaian festival diisi dengan berbagai acara, mulai dari pentas kesenian tradisional hingga karnaval budaya. Kenduri dan santap bersama (dhahar kembul) menjadi puncak dari rangkaian festival budaya tersebut. Warga dari berbagai rentang usia dan jenis stasus sosial larut dalam keguyuban dhahar kembul tersebut, seperti saudara kandung meski tak punya hubungan darah langsung. Maka itu, festival tersebut dinamakan Kembul Sewu Dulur atau santap bersama seribu saudara. “Ini cara kami mengucapkan syukur atas semua berkah yang diberikan Tuhan selama ini. Sudah puluhan tahun dilakukan kenduri selamatan di sini dan saya selalu ikut,” kata seorang warga Pedukuhan Tileng, Sukijem (50). Sama seperti warga lainnya, Sukijem pada hari itu juga membawa satu tenong berisi aneka makanan dan lauk pauk. Di antaranya nasi golong sejodo (nasi putih), panggang emas (telor ceplok), sayur tempe dan bakmi, dan beraneka lauk lain. Bersama sejumlah tetangganya, ia menyunggi tenong tersebut dan membawanya ke Bendung Kayangan. Sukijem mengaku senang mengikuti acara tersebut karena merupakan sebuah tradisi turun-temurun di desanya. Warga lainnya dari Pedukuhan Turusan, Purwanti (50), juga menyampaikan hal

Sri Olah 1 Kg Daun Kelor zz Sambungan Hal 1

Sebelumnya, ia telah berapa kali mengikuti pameran pangan dan lomba cipta minuman herbal. Pada mulanya, Sri mencampur daun kelor dengan tepung beras, namun hasilnya seperti cendol biasa dan kurang menarik anak. Setelah itu, Sri mencoba mencampur daun kelor dengan jelly dan hasilnya anak-anaknya suka. “Proses pembuatannya diblender, kemudian saring kasih tepung jelly dan dimasak. Kalau udah agak dingin, diayak dengan es batu. Selanjutnya campur santan,” terang Sri yang biasa menampilkan Cincau Kelor di berbagai pameran tersebut. Jelly yang digunakan

Satu Brimob Meninggal zz Sambungan Hal 1

Keesokan harinya, satgas terpadu dari Brimob Detasemen B Polda Papua melaksanakan patroli menelusuri

Jangan Terpancing zz Sambungan Hal 1

Aparat jangan gampang terpancing oleh provokasi, karena apabila ada kekerasan dan menimbulkan pelanggaran HAM yang besar, maka bola bergulir keras. Terlebih era medsos saat ini akan susah dikontrol mengakibatkan efek gelombang yang luar biasa. Aparat jangan sekali-kali gampang terpancing provokasi karena itulah yang dikehendaki. Bila kita terjebak dan terpancing provokasi dan melakukan kekerasan, saya

TRADISI

kayangan.

TRIBUN JOGJA/SINGGIH WAHYU N

- Warga Pendoworejo, Girimulyo, mengikuti acara kembul sewu dulur di bendung

senada. Menurutnya, Rebo Pungkasan disertai dhahar kembul adalah tradisi sederhana yang penuh makna. Selain untuk mengucap syukur atas karunia Sang Pencipta, acara tersebut juga menjadi ajang berkumpul para warga untuk menjalin kerukunan dan keguyuban di tengah aktivitas keseharian. “Utamanya adalah mengucap syukur sekaligus guyub dengan tetangga,” kata Purwanti. Ngguyang jaran Sembari dhahar kembul, dilangsungkan pula ritual ngguyang jaran atau membersihkan kuda lumping yang juga jadi kesenian masyarakat setempat. Ritual ini dimaksudkan sebagai pembersihan diri sebelum menjalani kehidupan di bulan-bulan selanjutnya setelah Sapar. Mbah Bei Festival Kembul Sewu Dulur atau tradisi Rebo Pungkasan yang digelar di Bendung Kayangan, Desa Pendoworejo, Kecamatan Girimulyo, Rabu (15/11/2017), erat kaitannya dengan sosok Mbah Bei Kayangan. Ia adalah sosok leluhur yang dihormati warga setempat karena jasanya dalam membangun sistem kehidupan masyarakat. Mbah Bei dalam cerita turun temurun di kalangan warga adalah sosok

yang pertama kali menginisiasi pembangunan bendung di sungai Kayangan, sejak sebelum masa penjajahan. Tepatnya di bawah titik pertemuan dua alur sungai, Kledung dan Ngiwo. Berkat adanya bendungan itu, areal ladang milik warga bisa tetap produktif saat musim kemarau karena selalu teraliri air dari sungai tersebut. Bendungan itu selalu dibuat oleh Mbah Bei saat musim kemarau tiba dan setelah itu selalu digelar kenduri bersama di sini. Pada suatu waktu di hari Rabu, Mbah Bei tidak tampak hadir kenduri dan konon disebut telah moksa (meninggal) dan bersemayam di kayangan (surga). “Dari situ, tempat ini disebut sebagai Bendung Kayangan dan kenduri Rebo Pungkasan itu tetap dilaksanakan hingga sekarang untuk melestarikan jasa Mbah Bei,” kata Mulyono, Pemangku Adat warga Pendoworejo, Rabu (15/11). Pada perkembangan selanjutya, penjajah kolonial mulai masuk ke Nusantara dan Bendung Kayangan dibikin jadi bangunan permanen. Dulunya, Sungai Kayangan itu menurut Mulyono punya aliran air yang mencapai wilayah Kalibawang. Namun, semenjak dibangunnya Selokan Mataram, aliran Sungai Kayangan hanya mela-

yani daerah-daerah di area bawah. Atraksi wisata Pihaknya ingin tradisi kenduri dhahar kembul di Bendung Kayangan tetap lestari sebagai bagian dari prosesi budaya dan atraksi wisata. Namun, disadari bahwa hal itu tak mungkin terjadi jika keberadaan bendungan itu tak lagi membawa manfaat bagi masyarakat. Pasalnya, air dari sungai itu menjadi tumpuan irigasi ladangladang di Pendoworejo dan sekitarnya. “Saya sebagai pemangku adat juga mendukung berkembangnya Bendung Kayangans ebagai destinasi wisata. Namun, bendungan harus terus menjadi pancer (poros) yang bermanfaat bagi masyarakat di sekitarnya,” kata Mulyono. Sekretaris Dinas pariwisata (Dinpar) DIY, Rose Sutikno mengatakan, Festival Kembul Sewu Dulur ini menjadi embrio wisata budaya di Bendung Kayangan. Pengembangan destinasi wisata ini perlu dikuatkan dengan mendorong partisipasi warga. Di antaranya dengan menunjukkan produk unggulan berbasis kearifan lokal sehingga roda perekonomian turut tergerakkan. “Jika hanya menawarkan tempat, daya tariknya lama kelamaan akan hilang,” katanya.(ing)

tersebut berfungsi sebagai pengental, sehingga penggunaanya bisa sesuka selera. Sementar satu kilogram daun kelor dapat menghasilkan 60 gelas cincau kelor. Terkait bahan baku, Sri mengaku sedikit kesulitan jika hendak mengikuti pameran, pasalnya daerahnya tidak terlalu banyak daun kelor. Ia pun sering meminta bantuan kerabat di Seyegan yang diketahui banyak tumbuh daun kelor. Untuk pasokan sehari-hari ia pun membudidayakan daun kelor dengan polybag. “Tempat saya belum banyak daun kelor, yang banyak Seyegan sama Minggir. Kalau butuh ada saudara yang Seyegan,” terangnya. “Kalau di tempat saya baru menanam, kena panas mati,” tambahnya. Sangat menyehatkan Kepala Bidang Ketahanan Pangan Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan Ka-

bupaten Sleman Suparmono menjelaskan olahan cincau daun kelor buatan Sri Yoni anggota Kelompok Wanita Tani (KWT) Kusuma Merapi, Sukerejo, Girikerto, Turi sangat menyehatkan. Hal tersebut lantaran kelor memiliki khasiat terutama untuk kebugaran fisik. “Daun kelor berkhasiatnya bagi stamina dan yang penting nutrisinya banyak,” terangnya, beberapa waktu lalu. Khasiat daun kelor lanjut Suparmono, bahkan telah diakui dunia. Kisahnya, para pemain sepakbola Amerika Latin banyak mengonsumsi daun kelor lataran kadungan Vitamin C dan potasium yang tinggi. Bagi masyarakat umum, terutama yang berusia paruh baya, daun kelor juga terbukti ampuh bagi penderita penyakit seperti asam urat serta penyakit sejenisnya. “Boyoken, bisa dibuat sop

(kelor) sakit akan berkurang,” terangnya. Saat ini, hampir 23 Kelompok Wanita Tani yang telah mengembangkan olahan daun kelor menjadi panganan yang bernilai jual tinggi. Tribun Jogja pun sempat mencicipi cincau daun kelor olahan Sri Yoni. Dari segi penampilan cincau daun kelor secara kasat mata sama dengan cincau pada umumnya, berwarna hijau cincau daun kelor tersebut tampak menyegarkan. Dipadu dengan santan dan tambahan gula jawa, rasa yang dihasilkan terkesan pas dan tidak terlalu manis. Sementara, cincau daun kelor memiliki tekstur yang cukup kenyal. Meski tak sekenyal cincau pada umumnya, cincau daun kelor tetap enak, mudah dilumat, dan terasa dingin di tenggorokan. (panji purnandaru)

perbukitan di Mile 69 Tembagapura. Sekitar 03.50 WIT terjadi penembakan terhadap anggota Brimob yang sedang patroli. Personel masih disiagakan di lokasi tambang Tembagapura, Kabupaten Mimika guna mengejar kelompok kriminal bersenjata. Terpisah, Kapolres Demak,

AKBP Sonny Irawan memimpin doa untuk dua anggota Brimob yang menjadi korban tembak oleh sejumlah sekelompok orang bersenjata di Tembagapura, Mimika, Papua. Kepada seluruh PJU Polres Demak dan Eks Brimob Nusantara Polres Demak yang berjumlah 60 personel, Kapol-

res Demak tidak hanya menyampaika acara doa bersama di halaman Mapolres Demak itu sebagai aksi keprihatinan dan solidaritas atas gugurnya dua anggota Brimob yang bertugas di Mimika, Papua dalam baku tembak dengan kelompok kriminal bersenjata. (tribun jateng/kps)

kira baik warga Papua sendiri maupun internasional bisa kehilangan simpati dan mungkin malah jadi antipati. Pemerintah dan aparat harus tenang, mengisolasi persoalan, tidak terpancing provokasi, maka pihak luar akan bersimpati pada kita. Langkah ini akan membuat pihak luar bahkan warga sendiri menyadari bahwa pemerintah betul-betul berniat baik kepada Papua. Terkait bahwa ada kecenderungan bahwa itu adalah bentuk perlawanan anti pemerintahan Jokowi, itu masih jauh dari sana. Papua itu luas sekali, jadi

memang tidak mungkin dampak pembangunan dirasakan cepat untuk semua orang. Yang terpenting adalah langkah konkret dan bermanfaat bagi banyak orang. Saya kira itu juga bisa jadi bukti bahwa pembangunan di Papua tidak sekadar omong doang. Misalnya, langkah Jokowi yang serius membenahi infrastruktur, mengambil saham dari Freeport yang sebagian diberikan ke kemakmuran warga Papua. Saya kira bila cara itu dilakukan secara terus-menerus, maka dunia internasional maupun rakyat Papua sendiri akan bersimpati.

Yang harus dilakukan lagi adalah, pemerintah harus klarifikasi apakah yang sebenarnya terjadi di Papua. Karena informasi awal ada warga yang diisolasi oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB), kemudian informasi yang terbaru adalah penyanderaan oleh OPM. Harus diluruskan isolasi seperti apa, apa bedanya dengan penyanderaan. Informasi dari aparat sendiri adalah bahwa daerah tersebut adalah basis OPM. Jadi bila daerah itu katakanlah dikawal oleh OPM, maka peristiwa itu kemungkinan bisa terjadi. (nto)


12

KAMIS KLIWON 16 NOVEMBER 2017 27 SYAFAR 1439 NO 2381/TAHUN 6

www.tribunjogja.com

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

tribunjogjaofficial

Jokowi Ingatkan Ikuti Aturan Main

Setya Novanto Tak Hadiri Panggilan KPK

SIDANG PARIPURNA

ANTARA FOTO/AKBAR NUGROHO GUMAY/FOC/17.

- Ketua DPR Setya Novanto (tengah) berjalan bersama Wakil Ketua Fahri Hamzah (kiri) untuk menghadiri Sidang Paripurna DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (15/11). Sidang itu beragenda mendengar pidato Ketua DPR sekaligus menandai pembukaan masa sidang.

KPK Pertimbangkan Upaya Paksa KPK mempertimbangkan upaya pemanggilan paksa terhadap Ketua DPR RI Setya Novanto terkait kasus e-KTP. Hal ini menyusul sikap Novanto yang enggan memenuhi panggilan KPK. “Pemanggilan paksa itu salah satu opsi yang disediakan oleh Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana. Kapan hal tersebut dilakukan tentu perlu dipertimbangkan terlebih dahulu,” kata Juru Bicara Febri Diansyah, di Gedung KPK, Kuningan, Jakarta, Rabu (15/11). Febri mengatakan, KPK melakukan pemanggilan pertama Novanto sebagai tersangka kasus e-KTP, Rabu (15/11). Namun, yang bersangkutan tak dapat memenuhi panggilan KPK dengan sejumlah alasan, salah satunya karena tengah mengajukan uji materi UU KPK. Sebelumnya, Pakar Hukum Tata Negara Refly Harun menilai, KPK bisa memanggil

paksa Ketua DPR RI Setya Novanto. Novanto tiga kali tidak memenuhi pemanggilan sebagai saksi kasus dugaan korupsi proyek e-KTP dengan tersangka Dirut PT Quadra Solution, Anang Sugiana Sudihardjo. “Kalau kita bicara mengenai penggunaan kekuatan, tentu KPK bisa melakukan hal tersebut. Salah satunya adalah menahan yang bersangkutan,” ujar Refly. Ia memastikan, tak ada aturan yang dilanggar jika KPK pada akhirnya memutuskan untuk memanggil paksa, bahkan menahan Novanto. Sejumlah alasan bisa menjadi landasan KPK. Refly menyebutkan, KPK bisa melakukan panggilan paksa jika menilai sikap Novanto merintangi penyidikan, tidak kooperatif, dan berkehendak menghilangkan barang bukti. “Dan KPK sudah melakukan itu terhadap tersangka- tersangka korupsi lainnya,” kata Refly. (tribunnews/nic/thf/kps)

JAKARTA, TRIBUN - Ketua DPR yang juga Ketua Umum DPP Partai Golkar Setya Novanto lebih memilih memimpin rapat paripurna pembukaan masa sidang kedua tahun sidang 20172018 di DPR. Pada saat bersamaan, sedianya Novanto diharapkan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk bisa hadir untuk dimintai keterangannya dalam kapasitasnya sebagai tersangka sejak 10 November lalu. Saat menyampaikan pidatonya, Novanto seakan mengingatkan KPK terkait keberadaan Pansus Angket KPK DPR pada pembukaan sidang paripurna DPR masa sidang II tahun sidang 20172018, Rabu (15/11) . Novanto menyampaikan sejumlah hal diatas podium. Salah satunya soal kerja Pansus Angket KPK. “Pansus Angket KPK akan terus melakukan kegiatan penyelidikan terhadap aspek kelembagaan, aspek kewenangan, aspek anggaran, dan aspek tata kelola sumber daya manusia. Diharapkan pada masa persidangan ini, dapat segera dilaporkan hasil kerja Pansus Angket KPK,” kata Novanto. Buka Undang-undang Presiden Joko Widodo

ATURAN MAIN zz Undang-Undang ten-

tang MPR, DPR, DPD, dan DPRD zz Pasal 245 Ayat 1: Pemeriksaan anggota DPR harus seizin Presiden. zz Pasal 245 Ayat 3: Ketentuan Ayat 1 tidak berlaku apabila anggota DPR melakukan tindak pidana khusus, termasuk korupsi.

angkat bicara soal mangkirnya Novanto dari panggilan pemeriksaan korupsi e-KTP. Salah satu alasan Novanto tidak menghadiri panggilan lembaga anti rasuah tersebut karena harus mendapatkan izin dari presiden terlebih dahulu. “Buka undangundangnya semua. Buka undang-undangnya. Aturan mainnya seperti apa, disitulah diikuti,” kata Presiden. Mantan Gubernur DKI tersebut, memiliki prinsip menyerahkan semua persoalan hukum kepada peraturan yang berlaku dan semuanya sudah diatur menurut undang-undang. Diketahui Pasal 245 Ayat 1 Undang-Undang tentang MPR, DPR, DPD, dan DPRD (UU MD3) yang sudah diuji materi oleh Mahkamah Kon-

stitusi memang mensyaratkan pemeriksaan anggota DPR harus seizin Presiden. Namun, Pasal 245 Ayat 3 menyebutkan bahwa ketentuan Ayat 1 tidak berlaku apabila anggota DPR melakukan tindak pidana khusus, termasuk korupsi. Novanto kembali mangkir dari panggilan pemeriksaan KPK terkait dugaan korupsi e-KTP. Sebelumnya, Novanto sudah tiga kali menolak hadir sebagai saksi dalam kasus tersebut untuk tersangka Anang Sugiana. Dalam perkara ini, Setya Novanto bersama dengan Anang Sugiana Sudiharjo, Andi Agustinus alias Andi Narogong dan dua mantan pejabat Kementerian Dalam Negeri Irman dan Sugiharto diduga telah merugikan keuangan negara sebesar Rp2,3 triliun. Lihat Saja Kehadiran Novanto kemarin di DPR, tentu saja menjadi incaran awak media. Namun, Novanto tak berhenti dan terus berjalan menuju lift. Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah turut mendampingi di samping Novanto. Pengaman dalam (Pamdal) DPR dan ajudan Novanto kemudian bersiaga mengawal Novanto hingga tiba di lift. “Ini rapim penting karena

program-program awal harus kami lakukan. Tugastugas negara harus kami selesaikan,” kata Novanto menjawab pertanyaan awak media. Awak media yang menunggu sejak pagi terus ‘mencecar Novanto termasuk pertanyaan kapan dirinya akan memenuhi panggilan KPK.”Kita lihat saja,” ujar Novanto. Ia memastikan, kuasa hukumnya sudah mengirim surat ke KPK soal ketidakhadirannya. Alasannya, karena dia sedang mengajukan gugatan ke Mahkamah Konstitusi. Senin, (13/11) lalu, melalui kuasa hukumnya, Novanto mengajukan uji materi terhadap Undang-Undang Nomor 30 Tahun 2002 tentang KPK. Fredrich Yunadi, kuasa hukum Novanto memastikan kliennya tidak memenuhi panggilan penyidik KPK. Novanto, baru akan hadir jika KPK telah mengantongi izin dari Presiden Joko Widodo. Fredrich juga membantah kliennya berlindung pada Presiden Jokowi. Menurutnya, Setya Novanto selaku pimpinan legislatif memiliki hak imunitas yang melekat pada UUD 1945. (tribun/ sen/why/yat/ther)


Malioboro Blitz www.tribunjogja.com

Perkiraan

Cuaca

Sumber: BMKG DIY

Kota Yogya Berawan 21oC 30oC

tribunjogja

Sleman HUJAN 21oC 30oC

@tribunjogja

@tribunjogja

KAMIS KLIWON

16 NOVEMBER 2017

tribunjogjaofficial

bantul Berawan 21oC 30oC

gunungkidul Berawan 21oC 31oC

13

kulonprogo HUJAN 21oC 30oC

4.779 Pengendara Motor Kena Tilang  Pelanggaran Meningkat Drastis Dibanding Tahun Lalu Pelanggar Lalin Zebra 2017 - Tilang : 4.779 pengendara - Teguran: 2.837 pengendara - Total : 7.616 pengendara Jenis Pelanggaran - Lampu Lalu Lintas : 1.768 - Surat-surat : 1.997 - Lampu Utama: 282 - Helm: 290 - Melawan Arus: 132 - Boncengan: 0 - Lain-lain: 310 Zebra 2016 - Tilang : 2.779 pengendara - Teguran: 1.368 pengendara - Total : 4.147 pengendara Jenis Pelanggaran - Lampu Lalu Lintas : 845 - Surat-surat : 16 - Lampu Utama: 62 - Helm: 343 - Melawan Arus: 290 - Boncengan: 33 - Lain-lain: 1.190

GRAFIS/FAUZIRAKHMAN

Kota Yogyakarta

YOGYA, TRIBUN - Operasi Zebra yang digelar Kepolisian Republik Indonesia (Polri) sejak 1 November 2017, telah berakhir Selasa (14/11) lalu. Operasi yang berlangsung 14 hari ini membuat ribuan pelanggar lalu lintas dikenai tindakan pelanggaran (tilang). Di wilayah Kota Yogyakarta, secara keseluruhan terdapat 7.616 pengendara yang melakukan pelanggaran lalu lintas selama digelarnya operasi tersebut. Sebanyak 4.779 pengendara yang melanggar dikenai tilang dan 2.837 pengendara mendapat teguran. Terjadi kenaikan yang cukup signifikan dibandingkan dengan hasil Operasi Zebra 2016. Tahun lalu, hanya 4.147 pengendara yang melakukan pelanggaran lalu lintas. Jumlah tersebut meliputi 2779 orang terkena tilang dan 1368 lainnya mendapat teguran dari petugas kepolisian. Kasat Lantas Polresta Yogyakarta, Kompol Dwi Prasetyo mengatakan, peningkatan angka pelanggaran pada Operasi Zebra tahun ini dikarenakan

Tidak masalah meningkat. Tujuan kita kan untuk menekan angka kecelakaan dan mengedukasi masyarakat melalui penindakan. TRIBUN JOGJA/HASAN SAKRI

OPERASI ZEBRA PROGO - Petugas kepolisian mengarahkan pengendara sepeda motor untuk diperiksa surat-surat kendara-

 ke halaman 14

an bermotor saat berlangsung operasi Zebra Progo di taman parkir Abu Bakar Ali, Kota Yogyakarta, Kamis (2/11). Ribuan pengendara diberi tilang dalam Operasi Zebra yang dilaksanakan secara nasional hingga 14 November 2017 tersebut.

Paling Banyak di Abu Bakar Ali SATLANTAS Polresta Yogyakarta menindak ribuan pengendara yang melakukan pelanggaran lalu lintas pada Operasi Zebra kemarin. Ribuan orang yang ditindak tersebut kebanyakan terjaring dalam operasi yang dilakukan Satlantas di dua titik yang merupakan jalan protokol dan Kawasan Tertib Lalu-lintas (KTL). “Pengendara yang paling banyak ditilang

itu saat operasi di jalur protokol dan KTL, seperti Jalan Abu Bakar Ali dan Jalan Margo Utomo. Kita memang giatkan penindakkan di situ saat operasi, karena target kita zero laka di lokasi KTL itu,” kata Kasat Lantas Polresta Yogyakarta, Kompol Dwi Prasetyo, Rabu (15/11).  ke halaman 14

Tertib Lalu Lintas Dimulai dari Desa SEBANYAK 80 personel Bhabinkamtibmas dan 449 Kanit Binmas dari seluruh Polsek di jajaran Polda DIY, dikumpulkan di Convention Hall Graha Sarina Vidi, Rabu (15/11) siang. Mereka dikumpulkan Ditlantas Polda DIY untuk mengikuti kegiatan pembekalan Bhabinkamtibmas dalam membangun budaya tertib berlalu lintas di tingkat kelurahan dan desa binaan masing-masing. Dirlantas Polda DIY, Kombes Pol Latif Usman, melalui Kasubdit Dikyasa AKBP Sulasmi, mengatakan, agenda tersebut dilangsungkan, supaya Bhabinkamtibmas dan Kanit Binmas bisa memberi penyu-

TRIBUN JOGJA/AZKA RAMADHAN

PENDAMPING DESA - Ratusan personel Bhabinkamtibmas

dan Kanit Binmas dari seluruh jajaran Polda DIY mendapatkan pembekalan tentang berlalu lintas, Rabu (15/11).

luhan terkait lalu lintas. “Jadi, nantinya Bhabinkamtibmas itu bisa turut serta membangun budaya tertib ber-

lalu lintas, khususnya di desa, atau kelurahan binaannya,”  ke halaman 14

Milad Muhammadiyah Bakal Digelar di Keraton YOGYA, TRIBUN - Muhammadiyah akan genap berusia 105 tahun pada 18 November 2017. Men u r u t rencana, peraya-

an milad Muhammadiyah ini akan digelar di Pagelaran Keraton Yogyakarta pada 17 November 2017 malam. Rabu (15/11) kemarin, rombongan dari PP Muhammadi-

yah bertemu dengan Gubernur yang juga Raja Keraton Yogyakarta, Sri Sultan Hamengku Buwono X di Kompleks Kepatihan. Pertemuan ini membahas mengenai acara milad.  ke halaman 14

Khofifah Langsung Salurkan Bantuan Non-Tunai Tahap Keempat YOGYA, TRIBUN - Kementerian Sosial kembali menyalurkan bantuan sosial non tunai Program Kelurga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) bagi ribuan keluarga penerima manfaat pada Rabu (15/11). Mariam Magdalena Kartini (43) tampak sumringah. Sore hari yang mendung di Balaikota, ia berhasil menarik uang tunia dari ATM sebanyak

YOGYA, TRIBUN - Kondisi Kota Yogyakarta yang minim sumber daya alam memaksa anak-anak mudanya berpikir kreatif dan inovatif. Menurut Wakil Wali Kota Yogyakarta, Heroe Poerwadi, hanya keunggulan SDM yang bisa diandalkan. “Itulah kekuatan orang Yogyakarta. Kita kreatif dan inovatif karena kondisi alam, kita dipaksa untuk mengedepankan itu,” ujar Heroe, Rabu (15/11). Ia mengatakan, masyarakat Yogyakarta tidak dimanja dengan sumber daya alam melimpah, seperti tambang atau hasil bumi lainnya. Menurutnya, anugerah bagi masyarakat Yogyakarta mampu bertahan dan berpikir keras untuk memutar

Memasak Bikin Happy

DOK.PRI

ia mendapat bantuan yang bisa dikonversikan untuk membeli kebutuhan pokok dan kebutuhan sekolah. Menteri Sosial RI Khofifah Indar Parawansa mengatakan, November menjadi target Kemensos untuk menyelesaikan program bantuan sosial pemerintah tahap keempat.  ke halaman 14

Generasi Muda Dituntut Kreatif dan Inovatif

Candid Erdiata DARA pemilik nama lengkap Candid Erdiata ini memiliki kegemaran memasak. Di sela kesibukannya sebagai seorang public relation (PR) di sebuah hotel berbintang di Yogyakarta, Candida begitu akrab ia disapa, kerap memasak sayur dan ayam. Bagi dara kelahiran Semarang, 12 Maret 1985, memasak bukan hanya kegiatan selingan, namun bisa menjadi sarana untuk berekspresi dan memberikan energi positif. Melalui masakan, ia bisa menuangkan ide-ide yang ia

Rp300.000. Ia menjadi satu dari 11.953 keluarga penerima manfaat bantuan sosial pemerintah. “Biasanya dapat Rp500.000, ini ambil dulu segini buat kebutuhan sekolah anak seperti sepatu dan tas,” ujar Mariam, warga Semaki, Umbulharjo. Ia mengatakan, ini merupakan tahun pertamanya menerima bantuan PKH dan BPNT. Setiap tiga bulan sekali

anggap sangat private lantaran berkaitan dengan citarasa. “Masak itu nggak hanya sekedar kegiatan wajib kaum perempuan, tapi bisa lebih dari itu. Masakan yang kita bikin itu bisa mewakili perasaan kita. Kalau pas happy, masak juga enak. Tapi kalau lagi nggak happy dan kita masak sesuai harapan, justru bisa bikin kita happy juga,” ujar Candid. Alumnus Undip Jurusan Psikologi ini belajar memasak dari sang Ibu. Setelah lulus kuliah dan saat ia mulai mandiri, bakat memasaknya semakin terasah karena ia merantau hidup sendiri. Kariernya di hospitality di mulai sekitar 5 tahun lalu.Bagi Candid, dunia perhotelan memberikan tan ke halaman 14

PEMUDA

IST

- Wakil Wali Kota Yogyakarta Heroe Poerwadi memberikan materi Kepemimpinan Generasi Muda dalam kegiatan yang difasilitasi Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Yogyakarta, Rabu (15/11).

otaknya membuat sesuatu. “Kaum muda punya semangat untuk sellu bertahan dan mampu mengger-

akkan masyarakatnya tetap bertahan,” ungkapnya saat mengisi acara Pembinaan Kepemimpinan bagi generasi

muda se-Kota Yogyakarta di Balaikota. Acara diselenggarakan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Yogyakarta dengan Tim Penggerak-Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TPPKK). Heroe menambahkan, saat ini di berbagai wilayah banyak pemimpin wilayah yang diampu oleh generasi muda. Generasi muda Kota Yogyakarta, lanjut Heroe, diharap mampu menjadi pionir dan perintis di daerahnya masing-masing untuk memberikan ide-ide kreatif pendorong perubahan. Heroe meminta pemuda Yogyakarta mampu bersi ke halaman 14


14

Malioboro Buffer

KAMIS KLIWON 16 NOVEMBER 2017

www.tribunjogja.com

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

tribunjogjaofficial

Pelanggaran SIM dan STNK Mendominasi YOGYA, TRIBUN - Selama Operasi Zebra yang digelar selama 14 hari di wilayah hukum Kota Yogyakarta, Satlantas Polresta menjaring ribuan pengendara yang kedapatan melakukan pelanggaran dalam berlalu lintas. Jumlah pelanggaran yang paling banyak dilakukan pengendara dalam Oper asi Zebra adalah kelengkapan surat-surat berkendara, meliputi Surat Izin Mengemudi (SIM) dan STNK. Sebanyak 1997 pengendara ditilang petugas karena kurang lengkap dan tidak dapat menunjukkan surat-surat berkendara yang dimilikinya. Jumlah tersebut meningkat dibandingkan dengan tahun 2016. Kanit Turjawali Polresta Yogyakarta, AKP Tugiman mengatakan, bahwa dalam Operasi Zebra pihaknya menekankan penindakan kepada pengendara yang menggunakan lampu strobo, pengendara yang melawan arus, penyalaan lampu

utama pada sepeda motor pengendara, dan penumpang kendaraan bak terbuka yang tidak mengenakan helm. Namun, untuk pelanggaran yang paling banyak dalam Operasi Zebra kali ini lebih kepada kelengkapan surat-surat berkendara. Selain itu, ada pula pelanggaran lain yang ditindak pihaknya dalam operasi kemarin. “Rata-rata yang terjaring operasi kemarin karena tidak menyalakan lampu utama, melanggar lampu lalu lintas, penggunaan lampu strobo juga lumayan banyak yang terjaring,” katanya, Rabu (15/11). “Kalau yang pelanggaran terkait surat-surat itu kebanyakan karena pengendara lupa membawa SIM dan STNKnya dan audah kita tilang,” imbuhnya. Perlu diketahui, ber dasarkan data yang diperoleh, jumlah pelanggaran tekait melawan arus di Kota Yogyakarta mengalami penurunan dibandingkan tahun

lalu. Dimana pada tahun lalu ada 290 pelanggaran, dan untuk tahun ini turun menjadi 132 pelanggar saja. “Kami juga menindak pengendara yang melawan arus seperti di Jalan Malioboro, Jalan Sosrowijayan, Jalan Dagen. Kan tidak boleh melintas dari barat ke timur kalau lewat situ makanya turun pelanggarnya,” ujarnya. AKP Tugiman menambahkan, dengan operasi yang dilakukan pihaknya memang angka kecelakaan di daerah TO nihil. Ia juga mengharapkan dengan selesainya operasi tersebut dapat meningkatkan kesadaran hukum berlalulintas masyarakat. “Biar masyarakat sadar kalau melanggar akan ditilang, dan harus membayar denda setelah sidang di Kejaksaan. Masyarakat juga diharap kedepannya selalu berkendara dengan berkeselamatan dan menjadikannya budaya,” tandasnya. (rid)

Razia Roda 4 Tak Punya Tempat

KANIT Turjawali Polresta Yogyakarta, AKP Tugiman mengatakan, Operasi Zebra yang digelar pihaknya tidak hanya menyasar pengendara roda 2 atau sepeda motor, namun juga menyasar kendaraan roda empat. Menurutnya, penilangan terhadap kendaraan roda empat meliputi Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB) yang tidak sesuai spektek dan terkesan dibuat agar membentuk kata tertentu. Dikatakan, jika tampak mata ada mobil yang tidak sesuai ketentuan akan ditindak oleh pihaknya. “Yang roda empat bukannya tidak diperiksa, tapi kalau yang pelat nomor mobil tidak sesuai, tetap kita tindak. Ada yang pakai lampu strobo juga ditilang, jadi tidak kami beda-bedakan antara roda dua dan roda em-

Paling Banyak di Abu Bakar Ali  Sambungan Hal 13

Diungkapkannya pula, selain melakukan penindakkan secara represif dalam operasi zebra, pihaknya juga melakukan teguran kepada beberapa pengendara saat dilakuaknnya operasi tersebut. Terguran tersebut diberikan jika pengendara melakukan pelanggaran yang sifatnya ringan. “Teguran kita berikan untuk pengendara yang tali pengaman helmnya belum terkunci secara sempurna, spion tidak lengkap, dan bila ban kendaraannya sudah

pat,” jelasnya. Ia menambahkan, razia roda empat secara stasioner seperti roda dua memang belum bisa dilakukan Polresta, dengan mempertimbangkan tempat dan arus lalu lintas. “Mobil itu sebenarnya kena operasi, tapi memang lebih sering roda 2, Sebab, kalau mau stasioner seperti roda 2, space-nya di Kota belum ada yang luas,” ujar Tugiman. Dia mencontohkan Operasi Zebra di Taman Parkir Abu Bakar Ali (ABA) yang mendapati 3 mobil yang melanggar. “Tapi karena mobil berhenti, jadinya membuat macet daerah situ. Karena pertimbangan tempat saja, bukannya pilih-pilih. Pokokknya kalau pelanggarannya tampak mata tetap kita tindak, baik roda 2 maupun roda 4,” tegasnya. (rid)

gundul juga kita tegur karena tidak safety. Kalau penyalaan lampu utama siang hari masuk penindakkan tilang, karena sudah ada undang-undangnya sejak tahun 2009 itu,” ujarnya. Motor Ditahan Lanjutnya, pihaknya juga menyita beberapa sepeda motor milik pengendara yang sama sekali tidak membawa kelengkapan surat-surat kendaraan bermotor dan Surat Izin Mengemudi (SIM). Menurutnya, pengendara nantinya bisa mengambil sepeda motornya usai mengikuti sidang di Kejaksaan. “Beberapa pengendara motornya juga kita sita saat operasi karena tidak punya surat-

surat dan SIM. Motornya bisa diambil setelah ikut sidang tilang di Kejaksaan, dan setelah itu bisa diambil di Polresta Yogyakarta,” ulasnya. Ditambahkannya lagi, Kompol Dwi menghimbau kepada para pengendara untuk menumbuhkan budaya berkendara yang tertib dalam berlalu lintas serta berkeselamatan. “Iimbauannya, masyarakat diharap menjadikan berkendara yang berkeselamatan sebagai suatu kebutuhan. Orangtua juga diharapkan mengajari anaknya tertib lalu lintas, agar budaya berkendara yang berkeselamatan bisa tumbuh sejak dini,” pungkasnya. (rid)

Milad Muhammadiyah  Sambungan Hal 13

“Yang pertama, kami PP Muhammadiyah silaturahim sekaligus juga minta izin untuk menyelenggarakan milad Muhammadiyah 105 (masehi) atau 108 (hijriah) di Keraton Yogyakarta,” kata Ketua Umum PP Muhammadiyah, Haedar Nashir. “Alhamdulillah sudah disetujui. Insya Allah kita akan menyelenggarakan acara itu 17 November pukul 19.30 di Keraton Yogyakarta,” lanjutnya. Haedar juga mengatakan dalam pertemuan tersebut disampaikan mengenai perkembangan Muhammadiyah. Karena disebutkan oleh Haidar, seperti yang dikatakan Sultan, Muhammadiyah adalah bagian dari pilar Yogyakarta selain Keraton dan UGM. “(Muhammadiyah) kemanapun berada tentu membawa nama Yogyakarta. Dan alhamdulillah, Muhammadiyah bisa berkembang di seluruh Tanah Air,” jelas Haedar. Acara milad di Pagelaran ini menurut Haedar akan diikuti oleh peserta dari seluruh Indonesia. Tema yang diusung adalah Merekatkan Kebersamaan. Nantinya hadirin akan menggunakan pakaian dari masing masing daerah. Terkait tema ini, Haedar menjelaskan latar belakangnya, bagaimana saat ini di bangsa Indonesia muncul tanda-tanda saling curiga, berprasangka, dan juga clash karena beberapa hal yang berbeda. Karena be-

GUBERNUR DIY,

TRIBUN JOGJA/DWI NOURMA HANDITO

Sri Sultan Hamengku Buwono X dan Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir memberikan keterangan kepada media di Kompleks Kepatihan, Rabu (15/11).

TRIBUN JOGJA/PRADITO RIDA P

PELANGGAR

- Puluhan motor yang tidak dilengkapi surat terjaring saat Operasi Zebra pada 1-14 November 2017. Puluhan motor ini ditahan di Polresta Yogyakarta, Rabu (15/11).

Memasak Bikin Happy  Sambungan Hal 13

tangan dan pengetahuan yang terus dinamis. Sebagai seorang PR ia pun menikmati ketika bertemu dengan banyak

4.779 Pengendara Motor Kena Tilang  Sambungan Hal 13

semua Polsek juga terlibat dalam operasi tersebut. “Operasi Zebra yang dilaksanakan kemarin melibatkan Polsek. Setiap Polsek kita kasih TO (target operasi) masing-masing, dan diikuti semua personelnya, bukan hanya jajaran Lantas. Semuanya ikut untuk melakukan giat penindakan dalam operasi kemarin,” kata Dwi, Rabu (15/11). Dilibatkannya seluruh Polsek dalam Operasi Zebra yang digelar selama 14 hari

Khofifah Langsung Salurkan Bantuan  Sambungan Hal 13

Kota Yogyakarta menjadi satu dari 44 kota di tahun 2017 yang telah mengkonversikan bantuan rastra menjadi bantuan pangan. “Mereka (keluarga penerima manfaat) bisa mengkonversikan menjadi beras, gula, minyak goreng, telor di tahun ini. Bantuan ini ditujukan untuk tambahan gizi nutrisi bagi keluarga, khususnya ibu hami, bayi, dan balita,” ungkap Mensos Khofifah. Ia meminta kepada Pemkot Yogyakarta untuk men-

Tertib Lalu Lintas Dimulai dari Desa  Sambungan Hal 13

berapa faktor seperti salah satunya faktor politik. “Sebenarnya ini bukan kultur kita, tapi karena faktor politik berbagai faktornya. Sehingga kita seakan-akan ada dalam suasana polarisasi. Maka Muhammadiyah ingin supaya tidak ada polarisasi di tubuh bangsa ini,” katanya. Beri Penghargaan Milad Muhammadiyah ke 105 dalam perhitungan tahun masehi akan digelar di Pagelaran Keraton Yogyakarta pada Jumat 17 November 2017 mendatang. Dalam milad ini direncanakan Sri Sultan Hamengku Buwono X akan mendapatkan penghargaan dari Muhammadiyah. Ketua Umum PP Muhammadiyah, Haedar Nashir mengatakan pemberian penghargaan atau award ini adalah yang pertama. Sultan sejak HB VII dan hingga saat ini HB X dirasa memiliki andil yang besar bagi Muhammadiyah. “Kami akan memberikan award pada Milad ini, pertama kali sebagai bentuk penghargaan jasa dan dukungan

para pihak dan dalam hal ini yang monumental dan bersejarah adalah Sri Sultan Hamengku Buwono, yang sejak HB VII, VIII XI dan X,” kata Haedar usai pertemuan dengan Sultan. Sementara itu, Sri Sultan Hamengku Buwono X mengucapkan terimakasih atas penghargaan yang akan diberikan. Namun menurutnya sebuah penghormatan tidak harus dengan memberikan penghargaan. “Ya saya terima kasih atas penghargaan itu. Tapi penghormatan begitu tidak mesti dengan award. Tapi terima kasih, bukannya tidak setuju,” kata Sultan dalam kesempatan yang sama. Menurutnya, apa yang dilakukannya adalah melakukan apa yang sudah dilakukan oleh leluhurnya. “Saya ya meneruskan saja, dalam arti mewarisi, harus bisa mewarisi penerusan itu yang semua bersumber pada hubungan yang sudah secara historis, “ katanya. Sultan pun berharap Milad Muhammadiyah yang akan digelar bisa berjalan lancar. (dnh)

katanya. Sulasmi mengungkapkan, Bhabinkamtibmas adalah aparat yang paling dekat dan senantiasa berhubungan langsung dengan masyarakat. Sehingga, besar kemungkinan penyuluhan yang diberikannya bisa lebih diterima. “Ya, penyuluhannya nanti disampaikan langsung sama Bhabinkamtibmas di setiap wilayah, mereka kan terjun langsung ke masyarakat,” ungkapnya. Karena itu, lanjut Sulasmi, pihaknya membekali

Generasi Muda Dituntut Kreatif dan  Sambungan Hal 13

kap berani bertanggung jawab untuk memajukan wilayahnnya. Sinergi dengan Pemkot Puluhan pemuda dari berbagai wilayah 14 kecamatan di Kota Yogyakarta mengikuti pelatihan dan

orang yang sebelumnya tak ia kenal. Pun ketika ia harus menerima keluhan dari para tamu terkait pelayanan hotel ia pun mencoba memberikan jawaban dan solusi terbaik dengan tetap menghormati tamu tersebut. “Para tamu juga memiliki karakter ber-

macam-macam, jadi kita juga harus maklum dan tetap menghormati mereka. Seninya menghadapi pekerjaan sebagai PR salah satunya itu. Selain itu, kita juga harus pandai membangun relasi agar banyak teman dan bisa belajar dari mereka tentang berbagai hal,” kata Candid. (yud)

kemarin, karena dalam operasi tersebut lebih menekankan pada penindakan represif para pengendara yang melakukan pelanggaran dalam berlalu lintas. Tindakan preventif juga dilakukan, namun tidak begitu ditekankan. “Dalam Operasi Zebra ini penindakannya 80% represif dan 20% preventif. Karena itu, otomatis di seluruh wilayah kota dilakukan Operasi Zebra. Lebih ke penindakan terhadap pelanggaran yang dilakukan pengendara, karena itu lah angkanya meningkat,” jelasnya. Angka Kecelakaan Dikatakan Dwi, meski mengalami peningkatan

jumlah pengendara yang ditilang maupun ditegur, namun angka kecelakaan lalu lintas berhasil ditekan. “Tidak masalah meningkat. Tujuan kita kan untuk menekan angka kecelakaan dan mengedukasi masyarakat melalui penindakan . Dari edukasi itu kita ingin membentuk pola pikir pengendara untuk tertib berkendara dan berlalu lintas,” ungkapnya. “Makanya kita galakkan penindakan secara massif di seluruh titik operasi. Agar masyarakat sadar akan kesalahannya dan tidak mengulangi lagi. Dari edukasi itu juga diharapkan jadi pemahaman bagi masyarakat agar tertib berlalu lintas dan

menanamkan budaya keselamatan berkendara,” imbuhnya. Ia menambahkan, usai dilakukannya Operasi Zebra 2017, diharapkan masyarakat dan pengendara kendaraan bermotor mulai tertib dalam berlalu lintas. Karena hal tersebut dapat berhubungan dengan keselamatan dirinya. “Kita mau setelah selesai operasi zebra ini masyarakat sudah mulai tertib berlalu lintas, dan menyadari bahwa berkendara yang berkesalamatan ini sebagai suatu kebutuhan. Jadi bukan hanya tertib saat operasi saja, tapi semoga tertibnya berlanjut jadi budaya masyarakat,” pungkasnya. (rid)

gawal program ini agar dapat terdistribusi dengan baik, selesai dan tuntas pada bulan november. Februari 2018 menjadi jadwal pencairan PKH tahap pertama. Keluarga penerima manfaat ditentukan berdasarkan survey dari BPS dan Kemensos. Mensos Khofifah mengakui, di Kota Yogyakarta terjadi kekurangan pendamping PKH. Ia mengatakan, proporsinya adalah satu pendamping banding 250 keluarga. “Tapi di Yogyakarta ini ada yang satu pendamping untuk 400 keluarga, bahkan ada yang 450 keluarga,” sebut Khofifah. Karenanya, Kemensos

melakukan seleksi baru bagi calon pendamping PKH. Ditarget ditambah 22 pendamping baru dengan perhitungan tambahan 730 keluarga penerima manfaat. Hidup Lebih Layak Wakil Wali Kota Yogyakarta Heroe Poerwadi menyebut, program bantuan sosial non tunai pemerintah bertujuan memotiviasi agar masyarakat hidup lebih layak dan mandiri. “Program tersebut dirasakan manfaatnya, sejak 2011 Kota Yogyakarta menjalankan Program Keluarga Harapan (PKH). Selain itu yang penting juga dapat menumbuhkan kebiasaan masyarakat untuk mena-

bung di bank,” ujar Heroe pada Rabu (15/11). Heroe menjelaskan, Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dilaksanakan sejka 2011 diawali pada lima kecamatan. Saat ini seluruh kecamatan telah mendapat jatah dengan total keluarga penerima manfaat sebesar 11.953 keluarga. Direktur Jenderal Penanganan Fakir Miskin Kemensos, Andi ZA Dulung mengatakan, realisasi program bantuan sosial di Kota Yogyakarta selalu di atas 90 persen. Tahap pertama mencapai 99 persen, tahap kedua 97 persen, dan tahap ketiga 98 persen. (gil)

seluruh hadirin, khususnya para Bhabinkamtibmas dan Kanit Binmas, dengan sebuah buku panduan khusus tentang upaya membangun budaya tertib berlalu lintas di tingkat desa dan kelurahan. “Tidak hanya buku panduan, dalam paket yang kami berikan juga dilengkapi flashdisk berisi materi penyuluhan, biar anggota semakin mudah, tinggal menyampaikan ke masyarakat,” imbuhnya. Pelanggaran Naik Sulasmi tidak memungkiri, kalau dilangsungkannya gelaran ini, sedikit banyak dipengaruhi oleh meningkatnya jumlah pelanggar lalu lintas selama Operasi Zebra Progo 2017,

pada 1-14 November silam. “Memang ada peningkatan, terutama pelanggaran kasat mata, seperti pengemudi yang melanggar marka, atau tidak mengenakan helm. Karena itu, kita gendeng Bhabinkamtibmas, untuk sosialisasi langsung,” jelasnya. Dalam kesempatan tersebut, pihaknya juga memaparkan sejumlah terobosan yang kini mulai diterapkan oleh Dirlantas Polda DIY. Dengan harapan, sistem layanan publik yang baru itu, bisa segera sampai ke masyarakat. “Ada beberapa, seperti Samsat Online, SIM Online, kemudian mekanisme E-Tilang. Jadi, yang kami sampaikan ini materi terbaru. Kita berdayakan Bhabin-

kamtibmas, untuk menyampaiakan infoemasi itu ke masyarakat,” jelasnya. Lebih lanjut, Sulasmi berharap, akan muncul sebuah desa, atau kelurahan percontohan tertib berlalu lntas di wilayah DIY. Menurutnya, hal tersebut sangat penting, lantaran berhubungan erat dengan tingkat keselamatan. “Salah satunya soal penggunaan helm, orangtua harus mengingatkan anakanaknya, sehingga bisa menyadari pentingnya tertib berlalu lintas sejak dini,” ucapnya. “Nantinya, Bhabinkamtibmas akan diberdayakan, untuk pasang spanduk, atau rambu-rambu, tentang ketertiban berlalu lintas,” pungkas Sulasmi. (aka)

pembinaan kepemimpinan generasi muda pada Rabu (15/11/2017) di Kompleks Balaikota Yogyakarta. Kepala Bidang Kepemudaan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Yogyakarta Sapto Hadi mengatakan, pembinaan ini bekerja sama dengan Tim Penggerak - Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TPPKK). Empat narasumber dari psikolog, Dinas Pember-

dayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, dan Dispora Kota Yogyakarta. “Maksud dan tujuannya yakni untuk membentuk karakter pemuda Yogyakarta menjadi pemimpin masa depan yang mampu memimpin dirinya sendiri dan wilayahnya sendiri,” ungkap Sapto. Ia berharap, pemuda yang telah diberikan pelatihan mampu meneruskan kegiataan di wilayahnya mas-

ing-masing. Dispora sendiri sudah merancang berbagai program dan kegiatan pengembangan kepemudaan di tahun 2018 mendatang. “Harapannya pemuda-pemuda ini bisa kita rengkuh bersama dalam berbagai kegiatan. Kita harapkan pemuda ini menjadi handal, tangguh dan mampu bersinergi dengan Pemkot Yogyakarta,” jelasnya. (gil)


KAMIS KLIWON 16 NOVEMBER 2017

HALAMAN 15

TEPAT MEDIA ROMOSI P UNTUK S ANDA I BISN BATU BATA Batubata kecil550rb,besar600rb sudah sampai lokasi!Pasir900rb,batu700rb/ truk.085643283834 B00001.2017M298386-3

CANOPY Berkah Specialis Canopy Hrg dari 200 Garansi 5Thn.WA:081325209457/ 081804775758 Ukur Gratis B00002.2017M299767-3

Cnp bsi+atp plycbrnt/glvalum170/m pgr225 pntpgr325 trm brs grns.BarokahJayaLas082221486771 B00001.2017M296515-3

Folding berkwlts295 /alumunium partisi&kusen /rolling215 /canopy160 /b.ringan100 /pagar250 /kontruksi/servis085105616000 B00001.2017M296816-4

PROMO Canopy baja ringan 170rb/ m², 1hari selesai,awet,rapi,kokoh ,garansi:Budi 081915240674 B00812.2017.295942-3

Rumah Canopy:Besi&Stenlis 225300 trm gnt atap,pagar,tralis,grs.Luar kota Ok: 085200362536 B00002.2017M300044-3

Spesialic Canopi Bj Ringan:110, Galvalum= 75,Gypsum.Toko Satri a.H:087835318666/081328292559 B00002.2017M300040-3

GYPSUM Sriwijaya gypsum Seyegan.Mgrjkn gypsum,bj ringan,cat.Hg 45rb/m grs 10th.tlp/wa081329623482 B00001.2017M298770-3

HOBBY MUSIK Servis keyboard,jual sparepart keyboard IC,LCD,touchscreen dll.SMS/ WA/TELP 0856-389-5172 B00001.2017M298017-3

CLEANING SERVICE Bersih2 Panggilan Rumah Kantor Kos2an Kebun Taman dan Lain2. Hubungi HP:085228459770 SMS/WA

B00001.2017M297161-3

B00198.2017M299789-3

B00002.2017M296657-3

”Maria”msg memanjakan full body khusus di pggl,dijamin fresh & fit. Hub:0819 0168 9641

Pijat vitalitas fulbodi dg Oil Lintah Papua.H:Dito Mirota UGM WA/SMS 083869797751/52EBFE5A

B00812.2017.298739-3

’ Ladyrose massage Jln Ringrod sltn Tegal krapyak Sewon,No HP/ WA 087719020063 dg Mbak Nora

PERCETAKAN

SKRIPSI A’Siap bantu skrpsi,tesis&dest all jur.Era(Jl.Janti Gdngkuning blkg STTL)551461/0818277603

B01347.2017M300200-3

ARSITEK Chansarchitect.com desain & pelaksana.Gbr IMB.Bangun/renov free konsultasi.WA 083869550585

B00001.2017M296315-3

Markaz bantu skripsi tesis olda dsrtsi grs nego Plumbon,JEC ke brt lalu keutr 081227845566

B00002.2017M299323-3

Gbr&krjkn bgnbru/rnov in/extrior IMB 3D RAB HIT strktr brkwlts H:082327414628/087738211588

B01347.2017M293772-3

Kontraktor rmh ruko hotel kos2an sjk 1994,brkualitas,Amanah grtis knsultasi www.hjsrealty.co.id 08118861636/085777991636 B00692.2017.298178-4

Sekecil Apapun Pekerjaan Kami Siap Membantu Anda Hub: 087838227819 B01126.2017.299061-3

SM Desain menerima:Jasa gambar ,bangun baru,renovasi,urus SHM,IMB.Hub 085642969987

Membuat org berkata”ya” cinta lwn Jns/Sjns undian hutang Pesona dll 087836600373 No SMS

B00001.2017M299989-3

B00002.2017M296556-3

BANGUNAN Bengkel Rmh, Anda Bth Tkng Profesional Hub P.Yanto HP&WA 081227116883. Sms aj kami datang

B00002.2017M299092-3

B00002.2017M299648-3

Gbr design/IMB plksanaan renovasi rmh kost dll.konsul&surve lokasi gratis&jjr.085868398654

B00002.2017M300143-3

Fit & Fres Massage & Pengobatan Alternatif utk Semua Jenis Penyakit Kronis HP:085107799924 B00165.2017.300243-3

Ibu Ida special sembuhkan lmh shwt,ED&bsrkn Mr.P Dijamin tuntas.085601939252/089672104375 B00002.2017M299834-3

SUMUR BOR ”Mbah Trimo Tkg Bor Dalam0150m”alat sndri psg-svs pompaAir sgl merk sdt/WC/sal buntu grnsi1th 085102166637/081904000037

B00002.2017M297638-3

B01347.2017M295930-4

Suntik beton atasi beton bocor retak keropos.H: Pak Dwi,CV.Gardita 0274-372487/08122742964

’PakarBikin SmrBur tmbsBatu!Atasi cmar/kering/svsPom airSgl merk! Wijaya Palagan.087838555365+ Godean.081391572221 gglGrts

B00812.2017.295941-3

Tukang bangunan-Bangun baru besar & sekecil apapun.Hub:Pak Ambar 081915406332-085848372182

B00812.2017.296794-3

KAYU JATI DAMAI Tajem,psnan kusen, pintu &jndl khss jati perhutani 081392707079 www.jatidamai.com

USAHA DijualCepat+Murah,Peralatan Laundry Komplit dan Peralatan Salon,(Pindah Usaha)081392121990

LAIN-LAIN Menyediakan Bahan Bangunan Berkualitas,Partai Besar/Kecil Siap Kirim,Hub:087838227819

B00692.2017.299921-3

B01126.2017.299060-3

_Suntik sumur timba,bor,sumr air brsih/resapn air,sdt wc/sal mampt. Hb:085102533744(Murah) B00002.2017M298435-3

BIRO IKLAN ’Trm Psg Iklan Tribun/KR.Buat NeonBox,Spnduk,Nota.B2D,Jl Ontorejo9Wirobrjan Yk081227919789 B00896.2017.300233-3

Mau Pasang Iklan di Tribun/KR/SM/ Solopos/Kompas SMS/WA:085100544243 Jl.Godean Km6,5Muraaah B00165.2017.298710-3

ANTENA Antena TV 250K,P.Mini 700rb, Parabola jaring 1jt,bs krdt&trm servis 0811746432/0816664821 B00002.2017M299837-3

OX Parabola agen resmi,smua TV brlangganan sedia CCTV prltn MATV u/ hotel dll.Jl HOS Cokroaminoto 70.H:563850/0811283040 B00001.2017M296300-4

ALUMUNIUM Persada(alumunium)kusen/partisi,jndl/pintu,kaca,rollingdor(besi) pgr,tralis,folding gate,canopy, tngga,balkon.082227997666 B00001.2017M296818-4

ATAP Genteng beton arcon.Ready stok :flat,garuda.Kuat brkualits.H:Teguh 08122791065-087839340854 B00002.2017M297001-3

BAJA RINGAN ”Atap Baja Ringan SNI:110/M2, Bluescope:125/M2,Kanopi:180/M2,grns 10th Tlp/WA087839426841” B00385.2017M297760-3

B a j a R i n ga n 10 0 r b / m ² S N I , h i t g n s o ft a r e , g r s . C P / WA 0 8 5 7 2 9 12 6 6 8 5 B00001.2017M299991-3

Baja ringan:pmsgn cnpy,atap rmh dll,djmn murah brkwlts garansi.087738992347/081333120300 B00001.2017M298208-3

Bajaringan KMPtruss, C.75-75 SNI 105/m2 trpsng grsi 10th Hub : 082152630036, 081915223666 B01347.2017M298997-3

B00812.2017.298907-4

-SmrBor tembus batu alat mesin-Smr Suntik/gali/resapan dll085101173321/081325959520 Murah

B00002.2017M299564-3

B00896.2017.300093-3

CCTV CCTV400rb,ip wifi 700rb,2cam 1,9jt,4cam 2,9jt,GPS lacak kndaraan 800rb/1,4Jt.Trm srvis&Bs Krdt,081390624333/087739226000 B00002.2017M299839-4

TV Dibeli Kulkas, Mcuci, TV, LED, LCD, Kontan! .Hub: 0851 0040 0233, WA : 0878 4822 2228 B01347.2017M299691-3

Kmi bli hidup/mati TV/LCD/LED/ klkas/PS2/3/AC/dll Trm borong kmptr rosok/jadul:082133758103 B00002.2017M299132-3

LAIN-LAIN Cash/Krdit trmurah TV LED klks Mcuci AC DVD Spk PS alatRT Game camera MT Haryono24(387021)

BIRO JASA Ani Urus:IMB,SIUP,TDP,IPT,CV,NPWP, Paspor.H:082134801025 Kami siap datang ke tempat anda B01126.2017.300230-3

CV.Cipta Dunia prss aman,Merk, Halal,CV,PT,Yayasan,Koprsi,IPPT, UKL/UPL,Amdal H:085643005109 B00198.2017M298222-3

Melayani Jasa Tunggu Pasien di rumah sakit.Jujur,Tanggung Jawab.Hub: SMS/WA 0857 4339 1083 B00896.2017.299923-3

BIRO JODOH Ary41ank5th.Pngsh rmh,mbl,klnerCr istri 25th,tdk slngkh,spn,pnmpln ok,vcl spn.085700457064 B00385.2017M300203-3

Jaka 34thn BUMN guru cr gadis janda serius krm biodata ke WA 082265008863/087839468883 B00001.2017M300264-3

Jejaka 39th.Cari pendamping gadis/janda maks.43 th. muslimah, penyabar hub. 081336893216. B01347.2017M299972-3

RENTAL Jasa antar-jemput ke kantor/kampus dg mobil Ayla AC 1000cc.Hub 081903712292 P.Bowo SMS OK B00002.2017M299425-3

REPARASI Ahlinya service khusus Kulkas & MesinCuci otomatis 081328711780 /085106165064 Mandiri Jaya B01347.2017M295925-3

Kulkas..Kulkas..! Spesialis servis kulkas Panggilan(Grs)tlp: 081804198271/081227896526 B00002.2017M298653-3

SEDOT WC ’Murah/sdtWC,penuh,bntu/ahli smr/ svs PomAir/087739394535,Gamping /085641590049 Janti,Maguwo

B00812.2017.299009-3

085100419954 sdtWC,smrBorDlm, salBntu Semaki-Wirobrajan P.Zahid 081215501288 Jl.RingroadUtr B00812.2017.298197-3

Ahli SdtWC,SalBntu,SmrBor/Suntik, Gali,svs,pomp air.P.Mur Yk 085100442374/0817228556 LsgDtg B00812.2017.297595-3

Ahli sedot WC saluran Buntu.Svs pompa air.085105013870 Jombor.085643965557 Janti.Pak Fandi

Sal Wc mampt/pnuh,sal wastafl mampt,sal kmr mndi mampt,resapn air kotor085105150300(murah)

B00812.2017.298339-3

B00812.2017.296795-3

SedotWC Svs pompa Air 24jam Bor Sumur 12m-150m Sal Buntu H. Bayu 087838452245 Jl.Monjali B00812.2017.298740-3

TRANSPORTASI Daftar GoCar Resmi area DIY.Lsg aktif No Antri.Fresh/Exp/Suspend Bisa.WA 085866989722 B00001.2017M298750-3

GIGI PALSU Ahli bikin gigi palsu behel karang gigi bisa dpanggil hub:081578 164456/087838536979 Sleman B00830.2017M299198-3

Ahli gigi Jl.Wonosari km 5 Ketandan, Banguntapan Hubungi: 0817260624 – 081327696693 B01347.2017M297080-3

AhliGigi Muza psg gi2 palsu&behel brgrnsi&brkwlts hrg promo mul 45rb 087839090836 Kotagede B01347.2017M296262-3

B00812.2017M299255-3

Pjt capek drh tnggi vrtigo asma keluhn p/w B.Parmi blkgSPBU Singosaren Js60rb087838287965 B01347.2017M299783-3

Pjt pgl2&trapi bu Wien.Jl Magelang km8 jmbtn lyang Jombor keutr 1km. Ada Eko ban ketmr 50m keutr 50m bk tiap hari pk9-19.Tarif pgl 75rb. Terapi 100rb B00001.2017M298383-5

Pjt Urat Syrf(StrukRingan,Dar Ting,Hernia,TrnPranakan,Syrf Kjepit, Kesle,Bdn Pegal2)TtkWjh& Aura .B.Aning:081393876627(Pggln) B00002.2017M299906-4

Pnyembhn Alternatif sgl pykt Brt/ Ringan Kanker Stroke Jantung Gula Liver Ginjal Gangguan Gaib dll Hub: 0813 8276 9484 B00165.2017.299387-4

Rahasia terapi urut khusus kejantanan/kewanitaan(bener2 trapi)ckp 80rb H.BuTri081392625717 B01347.2017M299777-3

Terapi diabetes dan masalah lakilaki. Hub: 081915549382 Bu Rita no SMS B00002.2017M298939-3

Terapi Tradisional Pijat & Urut u/ Mengatasi Lmh Shwt,ED,Capek2. Hub:Bu Rina 085868571718 B01126.2017.300228-3

Trapi kluhan pria/wnt mtde pjt js60rb djmn smbh tnp obat H:B. Rub081804381859(trpi beneran) B01347.2017M297531-3

Trpi keluhan kjantann hprtensi hpotensi vrtigo diabet P/W js 60rb 1jam B.Ambar087738856000 B01347.2017M296917-3

B00812.2017.300096-3

081329 5555 09 Della Massage di jamin Fresh&Rilex plyanan sabar tdk kecewa segera panggil! B00002.2017M299895-3

Anda capek mau pijat....? H u bu n g i : D ew i H P. 0 8 7738937039 di tempat B01347.2017M299493-3

Anda capek mau pijat? Hub: Yu Parmi HP 082136106297 bisa di tempat dan dipanggil B01347.2017M298857-3

Anda ingin fres sht sgar hbngi nmr hp 085787777761 Mb Isa Maguwo Paingan pijat sehat 100rb B00002.2017M299765-3

Anda ingin fresh & rilex hub Mb Laras no.HP 087731377356 WA 081903954719 B00002.2017M300042-3

Anggi masas fulbody rilex enjoy sbr cantik.Area Jl.Mglg km8 pin BB DD7846A4 B00002.2017M300189-3

Anggun msg mlyn pjt cpk2 ksleo urut kerik TmrPLN Rjwinangun 087836188700/082217309445noSms B01347.2017M296272-3

Aquarius reflexy pijat 70rb/jamutr psr cebongan 50m knan jlnNEW 4 terapis 087839241530 B00198.2017M299787-3

Bowo32th (satpam)terima pijat capek dit4/panggil.Bertenaga.Dijamin fresh&beda.087731387048 B00002.2017M298797-3

Bu Wiwin spesial pijat terapi pegal² dan capek, Jl Parangtritis KM 15,5. Hb: 0821 3884 8584 B00002.2017M296357-3

Christine Massage(44)087738707207. mlyni pjt cpe2,ksleo,klhn pria. Sbr,spn,nymn,bsCurhat.dt4 B01347.2017M298994-3

Elsa, Nia,Tia masas 80rb, 1km utrpsr Cebongan, tmr jln=Citra Spa(parkir luas) 081912515455 B00198.2017M299790-3

Erninda trm msg.Sabar&Ramah di jamin fress.minat WA:082329301794/ Ph:087834240713 .Non SMS Feby 24th mssg fulbd rmh sabar cantik mnarik khss pggln htl serius Call Me 087723499899 B00002.2017M298824-3

Irwan 30Th tampan manis massage khsswnt.HubSMS/WA081568408791 Kss Pggl htl djamin fresh B00001.2017M300265-3

Ivan fresh massage kebugaran utk pria/wnt/pasutri asli bandung 08996888258-0895601166454 B00896.2017.299926-3

Jeje Massage jln Kabupaten,Msg mulai dr 75rb.Therapist ramah dan cantik utk lebih jelas dtg lgsung ya,Cp:081329357055 WA/ call (NO SMS) B00001.2017M299969-5

Jogja Sehat Massage thrps pglmn free soft drink ruang AC parkir belakang T/WA 081225447170 B01347.2017M298202-3

Mas Yudi 28th asl Kbmen js pjt/kbgrn kss pria 24jam.Timur psr Giwangan.Tlp/WA 081802756199 B00002.2017M299847-3

Masas dan penyegaran,bdn pegal2 &keju2 pst segar lg,service mantap&sabar.Vani 085602395167 B00001.2017M299952-3

B00002.2017M300154-3

Mbak Anik pjt cape2 lekas sehat RR timur dpn garasi Damri msk 3 rmh keTmr Hub 082134376450 B01347.2017M298840-3

Mimin Pjt sht capek2 e.d dll dtmpt rmh 081548267782 JEC keTmr200m blkg pom Bnsn keUtr 100m B01347.2017M296914-3

Monica 23 th trima mssge di t4 ramah sabar cantik putih.Tlp 0877 3112 1285 B00002.2017M299902-3

Mssage untuk capek di tempat.Buka pukul 09.00-21.00 Hub Rinda WA 08567393666 NO SMS

B00002.2017M300051-3

Pjt Enggal sht mlyni pjt llur, ksleo ,urut,krik.JlYk-Wnsri km11 Kidfun kTmr.Anis081329040242 B00002.2017M299275-3

Pria 23th pjt ful body Man for Man privasi srvis memuaskan.Hub Neo 089620310394 t4t/pggln B00002.2017M299897-3

Ria massage..sabar cantik dijamin fresh.Hub Pin BB DB6E22A4/no HP 082134216231 B00002.2017M300187-3

Riska Massage Di Jamin Fress Rilek sabar ramah dtg aja DiT4 tlp 085700683664 PIn 5f4b1d08 B00002.2017M299901-3

Rosa msge mnrm msge tradisional kerik bdn cpek² dg rmh&sabar H:087734242247 PIN:2a5e26de B00002.2017M300011-3

Sella mssg all in FulSrvs AdaTmpt 081809028333 keibuan curhat dtmpt bs Pjt CptDtg&Buktikan B00002.2017M298577-3

Sgala mcm pjt 80rb&trapi ttk kjntanan,dg trpis yg prfesional,cntk ,rmh &sbr.Tlp:087731385247 B00001.2017M299973-3

Sindy 081 214 971 717 massage call.Sabar ramah sopan pelayanan memuaskan kss dpggl ok! B00002.2017M299842-3

Spesialis pijat khs laki²,Jl Paris km15,Patalan,Pom bnsn kslt.Ibu Reni Bariah,081390233408 B00001.2017M299940-3

Tiara 20th trima massage ditempat.Cantik putih imut.Datang ya.. Hb:087821007206 B00002.2017M300192-3

Tlah Hadir di Yk & Buktikn snsasi msg yg brbeda buruan merapat 085700105688/D9132753 B00002.2017M300181-3

Topitu.Pjt kesehatan(panggilan &ditempat,50rb 1,5jam.Pjt&terapis pria).Sms&wa:082328309687 B00001.2017M299534-3

Vivi massage full servis dijmin puas. tlep081809749333 NO SMS(hanya melayani pggil hotel) B00001.2017M299727-3

WonderfulMsg kpster mantap,Jl. RRbrtP4anDemakIjo keutr2km,tmr jln(sblmslknMtrm)085643030463 B00812.2017M299521-3

SALON Aracelly Sln Kolong Jmbtn Janti plg Sltn Brtnya Pas 087838443736 Prwtn Rbt/Kulit Ada B01126.2017.299816-3

BANK BPRWS,Kredit Murah,Jaminan BPKB/ SHM.Hub:Antok 082242696471,Bowo 087839423442 B00001.2017M299350-3

Jasa tutup kartu kredit /KTA hanya bayar 30% hutang lunas 100% legal 081281539552 tinah B00692.2017.300221-3

Pinjaman cair hr ini.Jaminan BPKB Ktr Resmi,No Surve.Hub: SMS/ WA 087860559077 Pin 59F36B86 B00002.2017M298459-3

GADAI ”Gadai tanpa bunga Mobil/motor+ STNK HP,tablet,laptop,TVLED,cair tinggi 087738443488 B00002.2017M298257-3

0858 7857 8464(WA)/0878 3831 0485.Gadai mtr/mobil/BPKB langsung cair,aman&resmi tnp surve B00001.2017M299954-3

5 Menit cair tanpa bunga mobil/Min motor th12+STNK HP,Laptop,TV LED,cmra DSLR.085228886251 B00002.2017M298259-3

5Mnit cair gadai BPKB mtr/mbl 93Up,Taksiran tinggi,resmi OJK. Syrt dbantu,Heni 087739577771 B00896.2017M297402-3

Bth dana mddk cpt&lgsg cair.Jaminan Mtr+STNK/BPKB Mtr aman&resmi. 085100875853/087838100580 B00692.2017.299503-3

Dana Sebrakan SHM Talangan TutupCair Titip Mobil+STNK Aman ResmiH:088215199748 B00896.2017.300236-3

Dna lsgcair.Jmnn BPKB/ttpmtr/mbl+ STNK.Amn&dpt cshbck.JlGodean Km4.085747000838/087738829877 B00001.2017M299083-3

Gadai BPKB mtr/mbl cukup KTP,KK 1jam cair No BI cek No surve pendatang ok SMS 087739333373

B00002.2017M298804-3

B00896.2017M297407-3

Mssge djmn fres 5 trpis p4an Ketandan kUtr 200m knn jlnUtr Nasmoco SriKemuning085868657715

Lngs cair jmnn BPKB mbl/mtr NoRiject proses dbantu pasti ACC cair tinggi,Elsa 087738088883

B01347.2017M296259-3

B00896.2017M297404-3

B01347.2017M297335-3

B00896.2017.299924-3

HERBAL Obat Pria Dewasa No Efek Samping.Thn Lama 4jm.Hrg: 100rb.Bs Antar Brgransi H: 082323235953

B00001.2017M300179-3

Pijet seger 140rb free totok wajah to hotel!! Call massage 0856 4784 6569

B01126.2017.299929-3

Nikita Masage sensasi pijat lulur dijamin fresh n rilex hub WA 087734599650/bb:dba44ddd

B01347.2017M300199-3

SdtWC/SalBntu/SmrBor P.Yatman Jl.Wates/Gamping085100400668 Jakal/Monjali085292531172LsgDtg

B00074.2017.298176-4

B00896.2017.299925-3

’Pjt tradisionl Sekar kantil brt Quality dg terapis profsionl. 085701497833 invit D799B2D7

Nabila pjet cpk2 krk llr djmin fres JEC kTmr400m PomBensin keUtr400m (4trpis) 081904021340

B00198.2017M298374-3

SdtWC,salbntu,smrBor,suntik,svs PompAir.081283020606.jlImogiri ,Tajem, Jakal,sewon.PakGendut

ObatKuat,Viagra.PmbsrPns, HammerofThor,Vimax,TitanGel.PrngsngW.Alat Bantu P/W.AZAY: 087739300704 Jl.Mglng Km12.

’Pijat/Kerik Tradisional 50Rb di T4/diPanggil kerumah.Mas Nur Hp:083820707334 Benar2 Pijat

Massage:Cantik,ramah ,tamah,ditanggung Fresh.Hubungi Rini:081 228 209 747

B00812.2017.299737-3

B01347.2017M298694-3

Dibli hdp/mati,TV,LCD,LED,Lptop, Mebel&Elktronik lainya.Borngan OK.Djmpt SMS/WA085743512383

B00812.2017.296796-3

Ahli smrBor20-100m suntik svs pompAir smr gali salurnBuntu P.Nur 081226561001 Blawong24jam

Moro Lancar,sdtWC,salBntu,svs pomAir,SmrBor 085100432762 Jl.Wates.0817228577 Jl.Mgl lsgdtg

Dbeli TV,Led,lptop,comp,AC,kulkas ,mCuci,mebel,sofa,etalase,tape, sprgbad,dll.WA087838424000 B00001.2017M296333-3

B00812.2017.297128-3

Ahli smrBor(20-100)Tembus batu/ gali/resapan/Psg&svs pompa air 085100333665/08562878665 Grs

B00812.2017.298195-3

-BIRO JASA sedot WC,sal Buntu ,sumur Bor, 085100854298 Jombor,Jl. Godean,Umbulharjo.P Rianza

PngrsnWC cpt brsh dg truktngki khusus tdk cpt pnh lg.H:ChandraKirana12 Sagan 562858/589589

Dibeli ps4/ps3/ps2/led tv/laptop anda dengan harga tinggi,dijemput,hubungi: 0819 0418 2000

Ahli SmrBor sdtWC salmampet Zauji 082221778900 Krapyak,Timoho, Jokteng,JEC,Tajem,Berbah DIY

B00812.2017.299014-3

MONEY CHANGER

B01347.2017M297065-3

Anda kurang perkasa?Hub:Intan 37th Call 087839647783 ahliny pengobatan bs diBuktikan nosms

Renov.,pasang kramik&pintu,plafon,pengecatan&partisi,kusen alumunium,dll.Hub:085601113179

B00001.2017M296335-3

B00002.2017M299318-3

Obat telat bulan asli kw1(Depkes) aman,tntas,brgrnsi,no tipu2. bs dtmpat. H: 085740662009

B00001.2017M297783-3

B00002.2017M300008-4

B00002.2017M300005-3

B00812.2017.296102-3

B00002.2017M298480-3

”Akurat Mengatasi Tlat Bulan”trbkti 1x pke obat djmn tuntas. H”08778800-6996 gransi 100%

PENGOBATAN Akupuntur Tradisional Akupuntur Tradisional Sehat Alami Sehat Alami 081393085003

Marwan Jasa siap bantuAnda:Bangun rmh,renovasi,psng kramik,borong juga oke!H:082241514878

SWALAYAN Pintu Jati 295rb,mhni 200rb,kusen jati 59rb/m.Mulia Jati Jogja 08122771627

OBAT ”085643643627”Obat mujarab khusus lancarkan telat bulan.2-3jam tuntas(jamin original 100%)

Obt telat bln!COD 399rb,bkn kpsl/ pil rcikan tp Tablet paten/BPOM grnsi.F’care 082257468369

B00002.2017M299800-3

B00002.2017M299453-3

B00812.2017.300246-3

Ustz Mur:Lepas Penderitaan,Sgl Problem,Perselingkuhan,Jodoh ,Usaha,Jabatan,dll.087825454858

Js Perbaikan Rmh Bocor TalangDak dll.Minat sms TukangLgsg 08180432219/085848433921 Garansi

PLN:450w/1,2jt;900w/1,7jt;Daya Besar OK.Prss Cepat,BTL:CV. PPM 087738353278/085101610516

’Ladyrose massage Jln Ringrod sltn Tegal krapyak Sewon,No HP/ WA 085700765505 dg Mbak Titik

SPIRITUAL ”Ki GaSaG” Peramal Jitu & SoluB00002.2017M298482-3 si Pasti utk: angka,asmara,usaha, ”Aman tanpa efek samping”spcial nasib,karir,rmh.tangga,dsb. Garansi. obat telat bulan dijamin 100%-tun087843219871 No.SMS tas gransi H:085729925777 B00002.2017M297039-4 B00002.2017M299316-3 Aji Kawin Bathin bikin target meri- ”Obat tlat blan&lncr haid”djmin 1-2jam ang ( merindukan kasih & sayang lsg tnts100%,amn tnp ef’smpg(grnsi) )pasti.H: 0857 2928 6719 H:0857-2777-5454 B00896.2017.300234-3

B00001.2017M296495-3

B00001.2017M300119-3

B00002.2017M299184-3

B00812.2017.300247-3

B01347.2017M297338-3

Jasa renov & borong bangunan.Mrh. Berkualitas.085878787290/081915542593

Harga grosir/ecer macam2 alat listrik.Kunjungi:Berkat Listrik di Jl.Juminahan 3 Yogyakarta

B00001.2017M299995-3

WC pnh/septic pnh sal mampet svc P.Air sumur suntik timba rspan air H:085102884317 lsg Tkg

B00002.2017M300056-3

LISTRIK 450W-1,2Jt 900W-1,6Jt 1300W2,1Jt kos-kosan,Daya besar.081903777852--081328960707 Se-DIY

PIJAT & LULUR Pijat kebugaran tng wanita muda cantik rasakan sensasinya dijamin puas 087839276882 80Rb

SedotWC/kurasWC/WC mampet 0818282016 Jl.Bantul-Jl.Godean 085103127999 Kalasan-Jl.Wonosari

Cv Ata:Kontraktor Bgn bru&renovasi dg pembyran sd 10th/trmin kontruksi baja,klmrenang,interior. 081804227028/085103003419

YOGYAKARTA

PIJAT & LULUR ”Bunda Massage”” Pjt 90rb tenagawnt, sltn Casagrande DA40EBF3/HP WA 087731126885

B00002.2017M299918-3

B00692.2017.298179-3

INTERIOR

LAB KESEHATAN

Brshkan Kmr Mndi Wstafel BatUp Closet brkerak kotor hitam. Hub:085228739434 bersih terbukti B00002.2017M299283-3

ANGKUTAN ”taxibarang jogja” js angkut dlm&luar kota tarif mlai 50rb 0812.1520.2888/ WA0877.3989.1888

SEDOT WC Sedot WC Armada Tanki 085101428993/085729400769 bersih cpt mrh wastafel.Sal mampet

Nita 19th.Segarnya nyata utk anda.Kirana Rinrud sltn.Kss ditmpt. WA/SMS:085600399914 B00002.2017M299118-3

Pijat full body treatment buat lelaki dgn pemijat/terapis pria tempat bersih:081336124175

B00896.2017.300094-3

B00812.2017.297597-3

B01126.2017.300090-3

PS4PS3PS2+Asesoris baru hrg murah,impor lgsg dari Cina-Fasa PS Jl.Monjali 157/087838973000

SdtWC/salBntu/smrBorP.Mugi.H:087739270571 Jl.Godean/Gamping SVSPompa Jakal085327539598Cpdt

SusuNabati plancarASI mama soya tbktiMnmbh kwnts&kwlts ASI.Di Apotek/Mnmkt tdkt 0817278232

Pijat Hesty melayani pijat capek2 urut dan kerik HP: 081227063106 bisa di tempat&dipanggil

B00812.2017.296501-3

B00812.2017.297596-3

B00812.2017.296927-3

B01347.2017M298859-3

B00002.2017M297244-3


KAMIS KLIWON 16 NOVEMBER 2017

HALAMAN 16

TEPAT MEDIA ROMOSI P UNTUK S ANDA I BISN INVESTASI Deposito Bunga Mingguan 1,25% /minggu. KSP Karya Mandiri, Klembon Sukoharjo Ngaglik Slmn Yk (0274) 897564/ 081393984232 B01033.2017M299961-4

KARTU KREDIT Gesek tunai fisik/online visa,master, jcb.Fee mulai 2%.Booking& reservasi Hub:WA,Telegram,Hangout, BBM:085892717908(no sms) B00001.2017M295978-4

Gestun & Pelunasan CC murah, senin-jumat 09.00-17.30, lokasi gejayan WA: 082136945750 B01126.2017.296323-3

Gestun 2,5% buka tiap hari Senin sampai Sabtu jam 09.00-16.00 WIB. Hub:081391316899 B00002.2017M299650-3

KREDIT ”Ada Dana Cpt lngsung cair jmn BPKB Mtr/Mbl bunga rngan cair tnggi bs tk over.085877005252 B00002.2017M298263-3

’Butuh dana cepat titipkn motor atau mobil anda pada kami atau BPKB,prosesCpt.087838632727 B00812.2017.299012-3

087739344131(kota)081915554651 (Sedayu)layanann kredt Mingguan jminn trtulis 750-2Jt.H.Sgr! B00002.2017M299645-3

Bank Syariah,pembiayaan u/brbagai kperluan anda.Jaminan BPKB/Sertifikat.Ridzo 085643464080 B00001.2017M297077-3

Bth Dana 50Jt-8M bs Takeover prss mdh cpt jmn khss srtifikat. Hub:081931739070/081328730820 B00002.2017M300156-3

Bth Dana Cpt,Jaminan BPKB,No survey,Pasti cair diawasi OJK/BPKB aman.087838284523,Nunung

KREDIT Dana tunai 1jm cair,tnp survey,jaminan BPKB,srt pngjuan mtr Honda Cash/ Krdt jg bs H:082225500220 B00074.2017.296644-3

Gadai BPKB mtr/mbl cukup KTP,KK langsung cair NO BI cek NO survey. Hub:Helen 087821300110 B00692.2017.299499-3

Jadi anggota Kop Indo Bersatu dibantu modal tanpa bunga.SMS/ WA:”KIB” ke 085848906132

KOMPUTER LAPTOP Dibeli terus Laptop/DSLR/LED/PC/ Smartphone/dll segala kondisi.SMS/ WA:087738844475/2B5B18E7

B00385.2017M300208-3

BU Jaminan BPKB Mtr/Mbl Th90 TOTanpa Pot..Aman Resmi CepatH.087838796669 B00896.2017.300235-3

Butuh dana modal usaha?Jaminan BPKB/Sertifikat.Cepat&murah.H:Ari 083840120708/08174113655 B00001.2017M297081-3

Cukup dg Jaminan BPKB/Sertifikat.Kebutuhan dana anda tratasi. Prss cpt.Anggoro 085729547987 B00001.2017M297085-3

Dana cepat lgs cair jaminan BPKB mtr&mbl,pajak mati,takeover bisa,resmi 24jam:087738690222 WA:081315690799 pin:D2C25CD7 B00002.2017M299637-4

Dana tnai KLT 5mnt BPKBMtr/Mbl Prsscpt Dibnt,CairTnggi BngMrh. Heni 087739577771/0811275992 B00896.2017M297409-3

Kredit murah tanpa uang muka HP Laptop LEDTV Kulkas FreserBox Ac MCuci Sofa Springbed Alat teknik Hub Sinta 085100671770 B00002.2017M300055-4

B00812.2017M299250-3

Kmi bli hdp/mati laptop/komp/TV/ LCD/LED/AC/Mbel/sofa/lmari/dll brongnOK 082133758103 SMSOk

GENSET Jual Genset 1000Wt blm pernah pakai br 1minggu jl mrh Hub:08174113851/089668092004

B00002.2017M299133-3

B00002.2017M300157-3

B00002.2017M299405-3

B00198.2017M300204-3

Kembangkan usaha dgn system Syariah.Mudah&cpt.Jaminan BPKB/Sertifikat.Santoso 081904183858 B00001.2017M297074-3

Kredit jaminan BPKB motor Take over bisa Plat luar pajak mati bisa proses.Hub 085865720886 B00002.2017M300178-3

Kredit macet-bermasalah.Jaminan disita-dilelang Bank/Kprsi.Slmtkan Aset Anda:082220518188 B00002.2017M299794-3

Pembiayaan berbagai kperluan anda melalui Bank Syariah.Jmnn BPKB/Srtfkat.Ricky 08562503808 B00001.2017M297096-3

Pembiayaan modal usaha,konsumsi. Jaminan BPKB/Sertifikat.Hub: Sarno(0813 9228 7573)

B00198.2017M300081-3

Waktunya Invest di Uang Kripto Hsl bisa lbh 30% / bln Resiko Kecil Minat? WA:082136030330

AGEN

B00165.2017.299948-3

LAIN-LAIN Anda ingin punya usaha ygAUB(AmanUntung-Bebasrepot) SMS/WA:”AUB” ke 085848906132

Pembiayaan system syariah,murah & cepat.Jaminan BPKB/Sertifikat. Hub:Irwan (0821 1238 0523)

B00198.2017M298999-3

Banyak masalah rezeki seret banyak hutang SMT solusinya 12jam 7hari sukses.Hub082374731969

B00001.2017M297099-3

Pembiayaan system syariah,murah & cepat.Jaminan BPKB/Sertifikat. Hub:Rachmat 081804264581

B00002.2017M296412-3

Bisnis pulsa murah daftar 185rb potensi 3-7Jt/mggu.Hub:Hentri HP/ WA:085729591479

B00001.2017M297083-3

B00001.2017M300281-3

Dg invest 107jt dpt rmh 130jt1th jual kembali 195jt.SMS/WA:”Rmh” ke 085773072739 B00198.2017M299002-3

PAKAIAN

Bro=Kantorku terima BKPB mobil/ motor&gadai mobil/motor+STNK langsung cair.HP:082136120110

DibthknTeam Survey IT,minSLTA,ada kendaraan Daftar : Nama _ Alamat krm WA/SMS 08164895113 B00002.2017M300197-3

Dijual cpt pabrik roti,peralatan komplit,harga nego.Hub:08175450004/ 085743800399 Bantul YK

B00002.2017M299558-3

Butuh Dana?Jaminkan BPKB, resmi,mdh&cpt,tnp BI Cek,bs take over.WA 081393913708

B00002.2017M299967-3

Extra income parttime 2-3jam/hr Usia 18-25 All background.Mhs OK.Srius WA085747537901Ajiek

B00001.2017M299970-3

Khusus BPKB Mobil/Truk/Bis tanpa potongan&dijamin cair&Gadai Mbl/Mtr+STNK cpt=082125688115

B00001.2017M295986-3

Ingin punya PPOB sendiri & hemat 50% bayar listrik, Pulsa HP, dll ?? Hub: 087 738 56 50 56

B00002.2017M299560-3

Promo heboh dana tunai jmn BPKB mtr min th 2017 pijm 5Jt trima 5Jt+100Rb.Hub0895390036323

B01033.2017M297137-3

Mau bisnis antirugi?modal cm 100rb kembali 260rb,tdk jualan/rekrut dpt duit=Ryan:08121556554/Ria: 089611597885/Roos:085729771007

B00002.2017M297192-3

B00074.2017.300066-4

Terima=BPKB Mobil/Truk/Bis.Tanpa Potongan,BungaRingan,Cair Tinggi&Dijamin Cair.08977766125

FOTO COPY Hny dgn 500rb dpt msn FC Ready stock canon IR1022/4570/5000.Minolta 350/521/601.H:087738764588

Pelatihan jualan online laris manis tnp modal & stok brg,tnp packing & kirim brg sendri.Tgl 16 & 17Nov.Info 089506271628

B00002.2017M300285-3

B00074.2017.299917-3

B00001.2017M300110-4

B00002.2017M299557-3

B00198.2017M299506-3

Solusi Kebutuhan Laundry anda sedia pengering gas,mulai 4Jt.Bergaransi:081904210892

B00198.2017M296771-3

B00074.2017.298675-3

B00001.2017M297067-3

Terima Gadai=Mobil/motor+STNK/ BPKB mobil/motor/truk langsung cair cepat.Hub:082327758040

Peluang Emas dpt subsidi rumahbebas bunga 10th/gratis. mau?SMS/ WA:”Emas” ke 085848906132

PsnAntr NsBox/uth ayam Pggkltn Guramibkr,tmpeng,snack8rb MaturTengkyu 4436901-087839676698

Pembiayaan sistem syariah,murah, mudah,cepat.Jaminan SHM/BPKB. Hub:Nurma(085868425000)

B00001.2017M300126-3

B00002.2017M295917-3

KURSUS ’Kursus stir mobil Fadli murah dan bisa antar jemput.Hub:WA/ SMS081328856284 / 0274-388866 B00812.2017.298196-3

Diklat Perhotelan.Singkat,cepat kerja, lls SMA/K, OJT hotel bintang. Dibantu penempatan. Hub:Arka Paramita Jl.Palagan Km.9,5 Sleman (WA) 081578597262 B00385.2017M299360-5

Sln 150,R pengntn 500,Jahit, Behel,Bbrshop,Sulam Als,www.kursuskusumatiara.com 087838244799 B01126.2017.300229-3

Stir AlFattah Maguwoharjo.Utk pemula&spcialis orgTkut.AdaT4 khs latihan.WA/SMS085701155141 B00812.2017.297129-3

LAIN-LAIN Pnylesaian cptS1&S2 bg mhasiswa bmasalh/DO smua prodi/jursn lgal&prosedural WA089657331489 B00002.2017M299401-3

Subsidi blajar bisnis online& ushmandiri u/bisa py rmh grtis. SMS/ WA:”online”ke 085848906132 B00198.2017M296773-3

LES/PRIVAT Les private datang kerumah,siap UN/UAS/reg.SD semua mapel. Hub:WA/SMS 081357768191 B00002.2017M299828-3

Les SD/SMP/SMA NemTinggi/UGM/ UNY Hub:Nindya Gama JlNakulo 16A Yk 370520 HP/WA085647642944 B00002.2017M298304-3

Private SD-SMA, bisa dirumah/bimbel, biaya ringan, SSI Jln Monjali,telp/ WA. 08562965475

RUMAH DIJUAL

RUMAH DIJUAL

Barat Kasongan 300Jt,Bantul Sedayu selatan 240Jt,siap huni,cash/ KPR DP20%,WA 08175468883

Miliki rmh 300-700jt dg KPR 10thtnp bunga(bebas riba)u/70 rmhSMS/ WA:”KPR10”ke 085601841867

Elit&Dkt RS UGM!LT 170m, kt2, hook,jati,Nov free TV&b.nma, pmlik,650jt,081325593969 TP

Dijual Rumah Baru siap huni Tipe 36/83 275jt SHM IMB Jl Wates Km11 Sedayu WA 087738535312

Promo 1 unit disc30%,Rmh eksklusif T40/77,sltn UMY,free AC& furnished,470jt.081325593969 TP

Jarang ada!Tp Jl.Bgnjiwo,utr kelurahan, rmh+R.usha,250m,kt4,free b.nma,1,1M,087738253457 TP

Rmh Minimalis Modern LT 120 Tipe 100, 2Lnt Hrg 800Jt LokTmr Pemancingan KADISOKA 081328894140/ 087838233569/081578073304

Djl/kontrak rmh 2KT-RT-KM-DP-RMTeras.Per4an Dongkelan sblah kiri kantor PA.H:081357577465

Rmh baru Jakal km12 LT173/LB55 Hg 500Jt/nego KPR 15th 3KT 1KMD dapur TP Hub 0817167453

Jl rmh baru 180m² fulbangnn 5Kmr blk GudegYu Jum JlSolo 1,1M(Nego) bs u/usaha.08888018545

DjlRmh LT100m LB36m list900W pnggr jlAspl jmbtn Neco Bntl slt Gabusan.255JtNG.087739523338

Rmh baru SHM IMB LT/LB 78/55 strategis dkt Ringroad selatan mobil msk 400Jt Hub08112809907

Jl Rumah Jl Anggajaya III Concat dpn Terminal 250m² 5M(Nego)4Kmr bisa u/usaha.08888018545

Djual rmh siap huni/bgn,bebas biaya ADM&notaris.Legalitas lngkap,aman. Hub:085741323025

Rmh br 325jt KT3 KM2 Psr Godean keutara belakang RS Aturot H:0878 39 987654/08222 53 23456

Jual rumah murah kost-kost 12kmr L 249,jl Damai harga 800jt nego hub:Eko 087893353263

Perum Puspa Indah Kshn Btl.LB40 LT95 carport,pagar besi.Hrg 280Jt. Hub pmlk 087729147329

B00002.2017M299484-3

Rmh djual/dsewakan L103m fulbangnn 3KT1KMRTmGrs Komplek SGM strtgs Hg400jt Ng.081326541399

Jual rumah cocok utk usaha&hal luas di Manding jln utama aspal. Hg725Jt.Hub:08122940246

Perum T=45/90,2KMT,34unit,SHM/ IMB,Lok Jl Wates,Brimob keutra, aspal,H:290jt Ph:087738883699 B00002.2017M299861-3

Rmh L:280m,LB:180,Pompa,Listrk 900w,SHM,400Jt,brt SMA Muh Kasihan tmr UMY.0818270011

Rmh 2Lt L115m² 5KT/1Gudang/3KM dlm Kota istmwa Jl Godean Km3 Hg1,5M Nego.H:082242295990 TP

Rmh Minimalis Modern LT 100Tipe 3660 Hg 350-450Jt Lok Tmur Pemancingan KADISOKA 081328894140/ 087838233569/081578073304

Rmh baru Sambilegi Lt125 Lb 65.2KT 1Kmd.dkt Puskesmas Depok SHM,650jt,Carport.H:0811267600

B00002.2017M300026-4

Cari Segera Gudang+Ktr disesuaikan L500-1000m²TrukFuso masuk.H:0813 2628 6871/08995829729

B00002.2017M298508-3

Saya Cari R.Usaha/Ruko/Rmh yg bs u/Usaha dsewa bayar bulanan Rp.1jt-1,5jt/Bln.085800558003 B00002.2017M299909-3

KOST Gryarintaka Motel Start From 150Rb/ Hr 085702222935/0818530616 Jl Monjali No.42 Yk B02387.2017M299653-3

Kos putri Pugeran MJII/57 (dkt Jokteng brt) Fas lngkap 375rb/bl.Brsih nyaman H 08562737363 B00002.2017M300255-3

Kost br pria mslm,Prambanan, Fas:AC,spgbd,KM dlm,almri. Hrg Rp 500rb/bln.Hub.0813 9000 0830

B00002.2017M300278-3

B00002.2017M300144-3

B00002.2017M300169-3

B00002.2017M299649-3

Promo perum Segoroyoso Asri Type 36/72=205Jt,36/80=220Jt 45/80=240Jt.Hub 081225620522 B00002.2017M299422-3

B00198.2017M296762-3

B00692.2017.296098-3

B00002.2017M299097-3

B00002.2017M298215-3

B00002.2017M299561-3

B00002.2017M299904-3

B00692.2017.300073-3

Kost di LT2:2KT+AC,1KM,RM,dpr kecil,Terban GKV/289Yogya.Hub Ibu Yuni 082225923838(Telp/WA) B00002.2017M298888-3

Promo Tsalasa Mulia Residence Bangunjiwo 8unit kavlng siap bangun 5mnt keUMY mulai 259jt Nego 2KT1KM SHM bs KPR,lt granit. CP:085800090007/085743340474

Kost Jl.Janturan,KMD dlm dkt UAD3/ UTY,Wifi 24jam.Hub.081568320714/ WA B00001.2017M300276-3

Prss bgn T40/108(ada 4kav)dkt fasum(pasar+bank+IGD dll)H 285jt lok Seyegan.T:081349417140

Kost:Exe,Aman,Tenang,Nyaman, 10mnt Malioboro,UGM,UMY,Rp 1,1Jt/ bln JlGodean Km4 082136123013 B00002.2017M299458-3

Rmh 2Lantai LT42m² 2KT atas,1KT Bawah & 1Km Mandi Lokasi Kricak 200 jt Nego.H:08122723231

Murah Kost kel pstri 300rb-500 rb/ bln pav 800rb/bln Minggiran dkt Alkid 087838611243

Rmh Br T36/100 SHM 5mnt ke UII khs muslim H.285Jt ksn pintu jati nyaman P.Yanto 0816687759

2,3Milyar Nego Kost Ekslusif FullFurnish LT164mLB280 9KT 5menit ke UGM 087839792026

PutriEkslusif:SBed,AC,klkas,Air Pns, Sower dktUGM UNY UKDW Samirono JlMelati254.087837698185

Rmh Mrh siap Bgn 200jtan.Kalirandu, Bangunjiwo 3 dr Padma Rsdnce 085842888858,081578703710

Brt IKIP PGRI/UPY.JlWates km3 msk 100m/rmh 2lantai-L150m/11mmbl msk/1,1M/081229706699nego

B01347.2017M299702-3

B00001.2017M299663-3

B00002.2017M296203-3

Terima kost putri mslm AC kmr luas ad kmndi,lksi Perum Naga Asri Permai blok G 13 Kwarasan, Jl Godean km4,5, dkt kwsn kmps STPN H:Ariyadi 085216299338 B01347.2017M299966-5

OPER KONTRAK Operkontrak salon jl paris km 4,5 dan jual murah alat2nya.Hub 085743699492/085726941760 B00896.2017.300095-3

B00002.2017M299407-5

B00001.2017M299071-3

B00002.2017M300047-3

B00002.2017M299659-3

B00896.2017.300253-3

330Jt Rumah Baru Selatan UMY 2Kt 1Km Carport,Truck masuk Milik Sendiri Hub:089 7373 6060 B00165.2017.298522-3

395 Jt Nego Kost2an 4KT LT120mtr mbl msk Lks 400mtr Barat Kampus UMY Gamping 087839792026 B00002.2017M300133-3

5mnt ke UMY siap bangun T40/85 hanya 321Jt saja free motor Honda Vario H:081802780772 (WA)

B01126.2017.296481-4

Rmh Minimalis Modern LT 120Tipe 3660 Hg 450-500Jt Lok Tmur Pemancingan KADISOKA 081328894140/ 087838233569/081578073304 B01126.2017.296482-4

Siap bgn kos2an(6kmr+kmd.dlm) LT 108m²hrg 385jt.Bs KPR.Lok brt Kampus UNISA.CP:081349417140 B00001.2017M299073-3

B00692.2017.299677-3

B00692.2017.300223-3

B00002.2017M296834-3

B00002.2017M296836-3

B00001.2017M300102-3

B00002.2017M299572-3

B00002.2017M299785-3

B01126.2017.299931-3

Rmh baru siap huni 65/131.Utara bandara Adisucipto 650Jt NG.SHM/ IMB.Tlp/WA 085729182272

B00002.2017M299874-3

Rmh dgn gazebo:116m2,hook, IMB, SHM. 3KT,2KM.Alam Mulia Godean Km8,5.WA: 0815 686 3606 no SMS B00692.2017.300072-3

Rmh LT400 LD25 LB170 3KT 2KD Garasi Ful Kramik Jati aman nyaman SHM H675jt 085100400672 WA B00002.2017M299416-3

Rmh SHM.LT/LB:120/90m.KT3, KM2,dll.Rp617Jt.Timur Brimob seltn Ringroad 300m.H:087738909777

B00002.2017M298818-3

B00002.2017M300138-3

Rmh siap huni 90/150 lks Karangkajen 850Jt NG. jl lbr.Mbl ppsn.Tlp/ WA 085729182272

B00002.2017M298108-3

Rmh2Lt T120/100 4KT2KMRTamu RKelDprRCuciCrprtAirPanas IMB 775jt Sariharjo Slmn 085803562391

2Milyar Nego Kost2anEkslusif tepat diblkng KmpsUII Jakal Km14 Slmn LT147m 7KT 087839792026 B00002.2017M300139-3

2Rmh Cantik700jt bs kredit 15thtnp bunga(bebas riba)3,8jt/blSMS/ WA:”Rmh 700”ke085848906132 B00198.2017M297572-3

550jt Ng Kos2an 6KT LT 107m Full Penghuni.Lokasi Sorosutan dekat Taman Siswa.087839792026 B00002.2017M300132-3

B00002.2017M299876-3

B00002.2017M300064-3

Rumah besar L547m 15KT 12KM Lokasi Nologaten blk Amplaz.Hubungi:087834202682 B00002.2017M299591-3

B01126.2017.296484-4

Invest KOTA Cinema Mall,GELATO GEKO,bonus sehat,awet muda. Kartu kredit 24x.Master Yuwono 081390560317.WA/SMS:Nama,no. HP.Pribadi,keluhan/pertanyaan B00002.2017M279411-5

KEHILANGAN Hlg Sertifikat HAM no391 a/n Ishermaji D.Rejo Bglen Pwrejo,STNK Yamaha Mio AB2759TE an Dewi Kusmiyatin S.Legi Baru M.Harjo Depok Sleman.Yg menemukan mhn Hub.Telp/SMS:081568229666 akan dpt imbalan yg sepantasnya B00002.2017M300015-7

Hlg STNK AB 6587 ZN a/n Ir.Harsono Reksodirdjo,M.Eng d/a Corongan no.99 Rt05/23 Maguwoharjo Depok Sleman Hlg STNK AB-2617-DZ a/n Utami Haning Rahayu d/a Jl.Bimokurdo no.45 Sapen Papringan Caturtunggal Depok Sleman B00002.2017M300210-4

Hlg STNK AB2611RG a/n Nico Haulussy d/a Tambak Rt001 Ngestiharjo Kasihan Yk B00002.2017M300173-3

Hlg STNK AB6082IA an Nurfidiastuti d/a Perum BKN No40 RT38 RW12 Rejowinangun Kotagede Yk Hlg STNK mtr Kawasaki AB6052OZ a/n Supinah d/a Sempu Rt016 RwPakembinangun Pakem Sleman B00002.2017M300131-3

Hlng STNK AB3145MH SIM KTP Ktu Bpjs An Anggittyaswari SIM KTP BPJS An BenedictusLutviAndrianto STNK Hub.087838849673 Tlh hlg STNK Honda AB6156KG an Suratman d/a sangrahan DK Bantul Karang RT001.087838306000 B00001.2017M300128-3

KERJASAMA Anda punya unit TRUMP TRUCK dan mau kerjasama/dpt penghasilan hub 081392796964 B00001.2017M299939-3

Dgn modal kecil dpt untung besar dari transaksi dua arah Resmi Pemerintah Kementerian Perdagangan Hub.M.Haris 0818152626

RUMAH DISEWAKAN Rumah Baru dekat JEC & Amplaz 3 Kmr Tidur 2 Kmr Mandi R.Tamu, Garasi,Dapur.HP:081804288877 B00002.2017M299793-3

Sewakan Pav 2KTdr, Rtamu, RKel,Taman 8Jt/Th&Kost 250Rb/Bl. TimohodlmKota.H:088215168706/WA B00002.2017M299421-3

TANAH DIJUAL 125Jt Nett/TnhPek LT73m Hook mblmsk Lok 2mnt sltn Bangjo Sedayu msk kebrt100m 087839792026

Dikont Rmh 2lt 5KT.Grand Harmoni A3 Jakal km5 gg Megatruh 250m dr UGM Yk.Hub:082226899459 B00002.2017M299471-3

Dikont rmh 3KT 2KM Rtamu dkt Akpertanahan/STIKES Godean SD Demakijo2 ggAbiyoso 08174118773

B00692.2017.297733-3

MEUBELAIR Barkas Mebel Jual Cpt Lemari, mja,krsi,dipan,dll Jl.Bantul Km5 Dpn Masjid Kweni 08122700229 B00714.2017M298043-3

B01126.2017.300089-4

TIKET BARANG BEKAS Barkas Bantul:Beli Tinggi Barkas Laptop Mebel Alat RT Fitnes TV LCD AC dll.CP:087739293678 B00002.2017M299094-3

Barkas:Dibeli barkas:Alat RT, Elektronik,etalase,rak toko,alat bengkel dll.Telp085842013639 B00001.2017M296963-3

TANAMAN HIAS Wit gedhe:garap taman,mangga, durian,jambu,klengkeng,apokad dll. Hub WA/HP:08122707724 B00001.2017M297158-3

HAJI/UMROH Umroh Buy 5 Get Free 1 by Garuda Direct Madinah HP / WA : 0821 3522 9270 B00165.2017.299950-3

Umroh program talangan tnp agunan langsung brkt. PT SBL GdKuning12 Yk 0817260334 B00002.2017M296034-3

B00002.2017M298822-3

B00002.2017M299854-3

B00002.2017M300140-3

3,7jt/m Nego Tanah Pek 600m Brt PomBensin Palagan LT251m LD10m aspal mbl ppsn 087839792026 B00002.2017M300134-3

3Jt/m Nego TanahPek utara Rusunawa Jongke Sendangadi Mlati Slmn LT434mLD11,5m 087839792026 B00002.2017M300137-3

50Jt 65m 90Jt 88m&85m SHM Pek. Triwidadi Pajangan Bantul.SMKN 1 Pajangan.WA:0817431389 B00002.2017M300273-3

55jt an.sendir i,Shm pekarangan 150m ld 10m sltn bkt patuk-081215514500

TANAH DIJUAL Djl SHM Pekrg 2 muka Ls 264m Ld 12m,Jl.4m beton.Barat kantor Kel.Kebondalem lor Prambanan 1,3jt/m (bisa dibuat 2 kav)Pmlk 081329622520

B01347.2017M299976-3

Pek 250m² Hook 140jt,Pek 135m² 95Jt akses 5m Prambanan CP: 081328107819/082226365322

B00002.2017M299164-3

Pkrgn terbagus di jlraya Bantul/ L:1250m LD:30m/rata-ramai-cck u sgl usaha/081228136336 SHM

B00002.2017M299624-3

Pkrngn LT922 LD15 JlWates km6 Gamping ke sltn hrg 750rb/m,aspal milik sendiri.081915548450

Djl swhLt550mLd5m jln aspl mbl smpng.MredoJl.ImogiriBrt500/m 087739753856.tdkWA.tlp/sms aj Djl Tnh pinggir JlMagelang Km9 LT688 LD28 hdp tmr.(Dpn Navagreen Denggung)Pmlk082243437711 Djl tnh+bangunan SHM L160m² rmh Mandala diSardonoharjo Hrg 1,7M.H:081804248821/08562768376 Djl.SHM Pek 2muka Ls244m Ld10m Jl.4m beton.Ds Kokosan utr candi Prambanan dekat pabrik Garmen.1,2jt/m.Pmlk.081329622520 B00001.2017M300275-4

Istmw mrh tnh pkrngn 1430m rmh tngkt kbun buah kolam H3,5Jt/m Jl.Wonosari Km7 087892344884 B00002.2017M298673-3

Jl mrh pek dtr 400m²/LD7/SHM Sedayu/Jl Wts km15 hrg175Jt/Ng Hub 085100137840

Barat Kasongan kapling LT80= 140Jt,Sedayu barat LT.75=70Jt cash/KPR bisa,WA 08175468883

Jl.Tnh pekarngn 550m² SHM Pereng Dawe Sleman 100m brt Jlry Wates 1,5Jt/m²NG WA089657331489

B00165.2017.300240-3

BU Jual Cpt SHMP 104m tepi raya Pamungkas Xurang13 lbr jl 10m bs usaha 370jt 087779601777

Jln Wnsari km11 sltn Psar Wage pggr jln kampung LT252 LD7,5 SHMPek 1,3jt/m.081804115154

B00002.2017M300028-3

BU NG abis JlWates km5,5 SHM LT733m cc u/kos²n 5mnt dr kmpsUMY PKU psrGamping 085292627426

Jual cpt mrh Pekarangan 160m²/145jt Nego akss aspal cuma 500m brt BRI Seyegan/3km brt Cebongan 081217405167/087705488251

Dikont Rumah 2Kt Full AC 1Kmd 1Kmtm Dpr Grsi Perum Nogotirto Indah B8 TP Hub: 08122708325 Dikontr LT100LB90 1KM4KT RTamu RKel Baciro Yk dkt mana2 19jt/Th Nego jl sim H:081328292559 Dikontrakan 3kt,1dapur,1wc,1ruang tamu.halaman luas.Listrik 900watt. Jl.Kaliurang km7.3.Gang kenanga no 312.Blkg Toko Haryadi 17jt/th nego.085724159774 B00001.2017M299964-5

Dikontrakkan muslim 4kt+kmd dlm (@500rb/bln).Lok Concat dkt kmps. Hub:087734081766

B00002.2017M300282-3

B00002.2017M299774-3

B00002.2017M300141-3

Dijl tanah SHM 819m2 dibelakang Pasar Tegalgondo Wonosari 1Jt/m Nego.08129431324 (Pemilik) B00692.2017.299214-3

Dijual tanah 132m muka 16m, Bintaran Kulon Piyungan SHMP HP081915489814 langsung pemilik

B00002.2017M300289-3

Sawah Ls 372m SHM dekat Kelurahan Purwomartani Kalasan pinggir jalan aspal.HP:081804288877 B00002.2017M299792-3

SHM Kebon Jati 8500m2 mangku Jl Ke Pantai Ngedan 75rb/m bs tt mobil Krambil sawit Saptosari GK Hub: 0877 0549 3566 B00165.2017.299239-4

B00165.2017.299951-3

B00002.2017M299635-3

B00198.2017M296764-3

B00002.2017M296574-3

SHM pkr=354m LD=10m cck u/ kost+rmh tgl,dkt Jogjabay/Sadhar/ UNRIYO,aspal=3,2jt/m.0818215851

Jl.Godean Km8,5(Per4an Koramil/ SMA1)Ke Utara 500m.Luas 1555m2 =1,4jt/m.Mlk Sndr:08157980017

Dikont Rmh Jl Rajawali 3/22 ConCat Dpk Slm 2KT2KM Garasi RM Aman dkt Kampus.H:087838686947

B00002.2017M299603-3

B00002.2017M300017-3

Jl Tnh Pek SHM L236m Ld15m Jl Cor Blok5m H85Jt Ciren Pandak Btl Jauh dr makam 081904723956

Anda jual tanah/rmh/ruko/hotelBU ingin cepat laku? SMS/WA:“jual” ke 085848906132

B00840.2017M299988-3

B00002.2017M300010-3

SHM milik sdri L=274m LD10m aspal 650Rb/m Sumberahayu Moyudan Sleman Jl Wates 087738425502

B00002.2017M298410-3

Dikont rmh dlm Perum Jatimas Jl Wates Km8 ada R.Usaha 2KmT 1KM Dpr 8Jt/Th WA:087738425502

B00002.2017M300016-3

B00692.2017.300222-3

Pandak5000m/85m800Jt1630m/37m 310Jt 630m/10m 85Jt cck perum/ pondok/sekolahn085848455581

A BU Shm Pek L150m Dpn 11m Mbl bleng Selatan Lampu merah brosot KP H.80 NG 081927098954/WA

B00001.2017M297626-3

850m²dpn GOR,BPN Sleman Tnh SHM.Lbr:17m Pjg:50m menghadap jl raya hrg nego H:081578062424

TANAH DIJUAL Nempel UPY,140& 350m, ling kos/ perum elit,hny 2,7jt/m,free b. nma,pmlik,087738253457 TP

B00001.2017M300270-5

B00002.2017M299883-5

Dikont rmh di Guyangan dkt psr Telagarejo Godean,amn+nymn 4KT+3KM+wtr htr,RT,RM+dpr+K.set, Rkel,grs,smr+PAM,telp,L.1300.22,5 Jt/th(NG).Hub 087838464114

B01347.2017M299491-3

Cuci Gudang Disc s/d 60% Kasur Pegas Elite+Divan 160x200=1945rb Grsi15Th.Sinar Surya Jl.Kyaimojo 79 T:583740 Minggu Buka

Jl Tnh SHM Ls1247 Ld20 Mangku Jl Nas Wts-Pwr Siluwok Temon KP.Tnh SHM L4947 Ld120 AksesJlAspal Kab.Kbonrejo temon. TnhSHM L1200 Ld20 Jl Kedundang Temon.Tnh Swh SHM L970 Ld11 Kebonrejo temon Lok dktBand Baru KP Hb.JP 082323644446082223788883

B00002.2017M299619-3

B00002.2017M299262-3

Hutama Hotel AC, km mandi, TV. Hubungi : Telp 6645766 atau 087738061411

B01347.2017M299979-4

Twin cluster 70/140 hrg 800an jt, brtJEC,sltnAmplas,dktUIN,UII, Bandara,SHM,IMB 087839699557

B00002.2017M299893-5

Sgl ttg ACruang:Srv,Bkr/Psg Sw, PsgAC Br/Bks(bs TT) SelarasAlam AC:081226954977&081804217819

HOTEL/PENGINAPAN Anggun 30-50rb nginap kmd dlm,TV LED 32”,free wifi,Aman.Jl Kaliurang KM 19 H:085868248449

B00001.2017M299944-4

Tengah Kota 10m dari Jl Ry Gajah Mada 3KT 1300W AirPam Pgr 18jt&Loks lain.H:087738718183

RUMAH DISEWAKAN Dikntrkn Rmh dkt Kampus UTY UMY Tmr Westlake Kampung Bedog dr RingRoad Brt 100m uk70m ada 2KT 1KM RTm Dpr GrsMtr Hg12,5jt/ Th.H:0274556382/088216488027

AC Cuci AC 50Rb tmbh freon 60Rb bnkr/psng AC 250Rb serv M.cuci/ kulkas 125Rb.Hub:082172749082

B00002.2017M300146-3

Rumah+6kmr kos LT335m Jl.UKRIM Purwomartani 50m dr kampus UKRIM 1,5M nego.WA 088216252127

B00002.2017M298557-3

B00002.2017M299586-4

B00002.2017M300147-4

Sltn PGRI Sonosewu Bekelan rmh 1Ktd dpr Mmd Rtm Muslim mbl gak msk.6Jt/th.081327590274

B00002.2017M299605-3

HAJI/UMROH PT Armina Reka Perdana Umroh Tour Turkey 10Hr 110318 seat terbatas.Info dr iklan ini ada pot husus. Hrg28Jt.H081390255633

B00002.2017M299601-4

B00002.2017M298505-3

Rmh Minimalis Modern LT 240 Tipe 100,2Lantai Hrg 1M LokTmr Pemancingan KADISOKA 081328894140/ 087838233569/081578073304 B01126.2017.296483-4

TOUR & TRAVEL

B00002.2017M279400-5

B01347.2017M299708-3

RUMAH DIJUAL

B00002.2017M300271-3

B00001.2017M299757-3

PENGUMUMAN Butuh segera Relawan Baitullah Bizaroh Umroh 2018 bebas biaya. Ulet,jujur,amanah UM/Trp 600rb. Serius hub 085643204880

B00002.2017M299955-3

RUMAH DIJUAL

DICARI Cari cpt Pekarangan max2000m² hrga max 500rb/m utk Kavlingan khusus Wil Slmn Brt lsng pembeli 081217405167

B00896.2017.300237-3

Prvt all Mpl,Mtk,Fis,Kim,B.Ing,B. Arab,IPA&IPS,siap UAS u/SD-SMA/ K.H:Alfarabi/081226868818

PROPERTI

PEMBERITAHUAN Nikah Siri Cara Islam:BiroJodoh, Rukyah Syariah.Hub:Ust Kyai Muh/085102806650/085728112253

SEMINAR Gratis! Konsultasi umum,menahun, kronis,keturunan,invest KOTA Cinema Mall,Gelato GEKO.Dr.Yurike 081390560317.WA/SMS:Nama,HP. Pribadi,keluhan/pertanyaan

PEMBERITAHUAN Anda akan sgr pensiun? bingung mau invstasi?Ingn invstasi yg 90hr balik modal? klik bcc.co

B00812.2017.299732-3

AGEN PROPERTI Siap membantu jual/beli tanah dan bangunan di Jogja.Hubungi:Bpk Rahmat 087738356503 B00001.2017M296307-3

LES/PRIVAT SpesialisAkuntansi Murah Berkualitas Guru Profesional Hub:087839111241 ( SMS/WA )

Ush jd penyalur subsidi rmh mrhdibantu modal 20jt u/7 org. SMS/ WA:”mdl” ke 085848906132

B00001.2017M296519-4

B00001.2017M297088-3

PEMBIAYAAN Anda bth modal KSP Primadana solusinya.Resmi&DjaminAman,bunga rendah,BPKB&SHM.0274 555123

LAIN-LAIN MoGe 600Ribu mobil 3,6juta.Semua tanpa cicilan tanpa undian pasti dapat.WA:0823 1328 5225

Subsidi u/ buat usaha lebih maju &training bisnis online. SMS/ WA:“sub ush” ke 085848906132

B00002.2017M295880-5

JM Catering:bx ater2 ml25rb,bx ayam uth ml48rb,bx kendr ml23rb,bx mkn ml 6rb,prsmn,pkt nkh,dkr. 085743313277/087738315035

PELUANG USAHA

B00002.2017M297925-3

CATERING ”Mendem Catering”=NsiBgks dr5Rb, BoxMkn dr8Rb,Rntgan dr30Rb.BokAnter2 dr23Rb,bokAyam/Gurameh uth dr45rb.Kenduri Prasmanan dll.H:0819673223/082134457222

B00692.2017.300220-3

Bth Dana jmnkn BPKB mtr.1Hr cair,NSC Finance solusinya,trm utuh,dsc angs.Ervi 087756352323

FOTO COPY Jual Foto copy all type paket usaha awal harga mulai 12jt.H 0822 2135 0698/0878 3986 3596

B00002.2017M298409-3

B00002.2017M299647-3

SHM pkr=563m LD=14m ,TmbkBayan, blkg kmps Atmajaya Bbrsari,cck kosexclusive=2,5M.08122955748 B00002.2017M299646-3

SHMP Jl Palagan Km15 LT433 LD14 Tp jl ry 2,9jt/m Nego cocok usaha.HP:085776049090 maaf TP B00002.2017M295872-3

B00165.2017.299945-8

SHMP Jl Wirokerten LT146 LD10(Jl Imogiri Tmr)Tp jl ry 500jt Nego cck usaha 085776049090 TP

B00631.2017M300122-3

Tanah 1 bukit luas 1 hektar,jl.raya pantai Ngrenehan 100rb/m,SHM 081215514500

B00002.2017M299402-3

Tanah 100m 357Jt,Rmh Psn Bgn Type 45/100 550Jt Tata Bumi STPN Jl Godean 0817431389 SHM Pek

B00002.2017M300003-3

Tanah dibelakang SMPN 1 Sayegan SHMP Lt 440m Jual Murah Hub: 0817266579

B00002.2017M300024-4

Jual Pek SHM LT210m² LD11m Jln3m cor Hg160Jt Lok Sumberagung Jetis Bantul.Hub:087738307277 B00002.2017M299590-3

Jual sawah 580m H.Rp 1150rb/m lok.Gamol Utara RS Mitra Sehat Jl.Wates km8 H.08112956226

B00002.2017M295874-3

B00001.2017M299997-3

B00002.2017M300267-3

B01126.2017.300088-3

Tanah pinggir Jl.Wates km7,5. Luas180m,lebar10m.Pekarangan H 5,5Jt/m.Tlp/WA 085729182272 B00002.2017M299877-3

TepiAspal sel UII Jakal 600m 3,3Jt/m mepet kampus 250m hnya 2Jt/m yg serius TP081328834234

Anda mau dpt bantuan py rumah300jt700jt dg cara mdh & mrh?SMS/ WA:”Mau” ke 085848906132

5Unit strtgs JlImogiri Barat Km5 Ngoto&Km8 Bibis,jln aspal papasan LT110&116 T.70 3KT 2KM Carport 2mobil LantaiGranit 625Jt Nego 0818465555/0811252525

B00002.2017M299822-3

Boko Residen bunga 0% syrt krdt mudah lbr byr 2th tipe 36 45 54 65 110 120 WA 082236810086

975Jt Nego Kost2an diWirobrajan LT230m 5KmDalam 2KmLuar Grsi3Mbl FullPenghuni 087839792026

Disewakan “bangunan pinggir Jl.Kaliurang(dpn UII) km.13 LT 593,LD12.Hub 082243437711

Dijual tanah pekarangan di Gandok Jakal km9 LT343m² Hrga nego Hub 081234852273

B00002.2017M298609-3

BU cpt dijual perumahan dpn UMY Type 38/81 2KT.Hrg 390Jt nego net. Tlp/WA 081904475654 TP

Cluster T50/90 Hrg dr 500jtan brt JEC,sltnAmplas,dktUIN,Bandara, Jl 4m,SHM,IMB 082226227365

Dkontrakkan Rmh 4Kt Rtamu Dpr Km dekat UGM UNY UPN 12,5 nego,Jl.Monjali no33 h:08562876093

Dijual tnh pek Donotirto Bjiwo Btl 218m LD12m Hg900rb/m nego dari Padma 500m 081342344354

B00002.2017M299600-3

BU Jual Perum Lingk Kampus 5mnt UMY STIKES LS114m LB60m SHGB IMB Hg445jt Nego 087738691803

Dijual Cepat Rumah dkt XT Square LT 140 LB 80 Hrg 575Jt SHM Perlu Renovasi CP:082226655920

Perum Villa Bgtapan 3KT RTm Dpr Grsi Foris Hg10jt Nego 15mnt dr Bandara.H:081392155276(WA)

Dijual tnh pek lt 200m sertifikat lok brt sma 2 playen hg 51jt neg hub 085329214340

B00002.2017M299465-3

BU Prmh BCP A6 Jl Wts Km8 2KT/1KM Crpt Hg355jt strtgs 20m dr jl ry dkt UMB.CP:081327699909

Dijual cpt: Rumah dg 2Lt LT.127m LB.210m LD.11m diblkng Amplaz Harga 2,2M Hub:085729777604

Rmh 3Kmr Kramik Jl Gondosuli utara Lap Mandala Krida Yk mbl msk hanya 15jt/Th 087738302828

Dijual Tnh Pekarangan SHM LT73m² pinggir jln besar dkt Pasar 2jt/m² Hub:08122729856 maafTP

BU SHM LT296m² LD15m Jln Babarsari masuk 50m depan Apotek Anugrah sebelah Apartemen Greenpark harga 5jt/m nego Hub:081290512808085759152948

BU rumah baru tinggal masuk type 60/145,jln Wonosari km 8.460jt nego pmlik 085326873564

Dijual Rumah dlm Perum Wirosaban LT 140/LB 90,SHM Hrg 700Jt Nego BU Cpt CP:082226655920

Rmh dikont Pugeran MJII/57(dkt Jokteng brt)5kmr tdr,dpr,R.kel,teras 20Jt/th.H:08562737363

Jual tnh Hook SHM L102m² muka10m jlnUtama aspal Wioro Banguntapan.Hg3,5Jt/m.Hp082133759908

Jual tnh pek lt300m shm jl aspal lok tmr kantr pertanahan piyaman gk hg95jt H 085228459524

Tnh mrh LT191m² LD12m jlcor Patalan brt Klinik dr.Pamudi jlParis H650rb/m²NG 087738467654

Dijual rumah+tanah.Luas tanah 1017m²,rumah 150m² SHM 350Jt net area Jl.Samas H:089671937798

Djl rmh SHM LT 254&502m² LD 8&16 Lks Strtgs Raya PrambananPiyungan Sleman H:081327781311

Rmh Griya Perwita Wisata jakal km 13.L150m2. 4kt.dpr.2kmd.grs mbl&mtr.25jt/th.085225688254

Dijual tnh SHM pkrg L110m² H 90Jt brt Polsek Seyegan.Hub: 081931199948/087832628395

Jual tnh SHM 120m dkt psr Slmn 2muka LD12m dkt Mushola Puskesmas Samsat.081392312677 TP NG

Tnh murah SHM 1119m²LD13m diKayen Sendangsari Pajangan Btl Hrg 400Rb/m Ng HP/WA081215514599

Djl rmh dPerumnas Condongcatur mbl msk dkt RS JIH KmpsUII UPN AKAKOM LS90 Hub085882543480

Djl rmh&ruko brt psr Stan Mgwhrj LT226m 6KT 5KM 2200W 2LT bs tmpt usaha.Hub 085246187628

Rmh LT186mLB125m,Brt SamsatBtl JlParis Pelemsewu. 3+1KT1KMRTmTrsCkpLuas 20jt/Th.08174876296

Dijual tnh SHM pkrg L129m². H95Jt barat kec Turi.Hub 0878 32628395/082223668558

Kota Sanden LT460m/10m 175Jt 84m/14m 55Jt kapling mrh Pandak 190m 55Jt jh mkm 087839577738

Tnh pek dkt ps Tempel Jl.Mgl km16 LT147 Hrg 100Jt NG SHM lingk Muslim Hub.081904088408

B00002.2017M298402-3

Jual Rmh Type 30 Hrg:123jt Lok Bagus Jetis dan Piyungan Bantul H:087824463686 PerumT=27/60 2Kmr JlWates Brimob keutara,100unit H=65-125jt,invest cerdas Ph:087738883699 Rumah 100m² Pusat Kota 110Jt strategis Manisrenggo Klaten CP:081328107819/082226365322 Rumah type 29 hrg mulai 130Jt’an dkt Wates Kulon Progo Kawasan 2Ha SHGB & IMB.081329391565

B00198.2017M296274-3

B00001.2017M299986-3

B00002.2017M299911-3

B00002.2017M299723-3

B00002.2017M299833-3

B00001.2017M298852-3

B00002.2017M298134-3

B00002.2017M299589-3

B00002.2017M299136-5

B00002.2017M300136-3

B00002.2017M298551-3

B01126.2017.300086-3

B00002.2017M300009-3

B01126.2017.300087-3

B00001.2017M300108-3

B00002.2017M299628-3

B00001.2017M300123-3

Dikontrakkan rmh jl tongkol 7/13 perum Minomartani&perum Guwosari blok 3A no1.HP/WA 085743906139/ 0274883603/085799331031 B00001.2017M299978-4

B00002.2017M299160-3

B00001.2017M299515-3

B00002.2017M299798-3

B00002.2017M299927-3

B00002.2017M300258-3

B00692.2017.300071-3

B00002.2017M299771-3

B00002.2017M300002-3

Dijual tanah kebun beserta pohon sengon Kulonprogo LT3310m² harga nego.Hub 081234852273 B00002.2017M299752-3

B00002.2017M299747-3

B00002.2017M298873-3

B01347.2017M300077-3

B00002.2017M300176-3

B00002.2017M299573-3

B00002.2017M298829-3

B00002.2017M298827-3

B00002.2017M300153-3

B00002.2017M300075-3

Tnh 204m 306Jt,rmh psn bgn type 60/ 204 550Jt.Museum Suharto, Gancahan,psrBibis.081915548450

B00002.2017M298510-3

Tnh 87m² SHM Di Perumahan jl.Wates km 10 Rewulu keselatan 2KM 109jt/nego.087839511742

B00002.2017M299426-3

Tnh kav Gamping jl Wates km8 LT118 Hg135Jt SHM mbl msk kawasan perumahan Hub:081904088408

B00002.2017M299575-3

Tnh Kv(Tggl 2kv)Ls 120m Ld7m,Lks Krngmojo,tmr Prmh.Pertamina Purwomartani.Hub:085729876133

Jual Segera tnh blkg TermGiwangan L1229m² hdp jl lok strtgs.H:0813 2628 6871/0899 5829 729 Jual tanah luas1100m² LD30m Jl Monjali sltan Pom Besin(Rmh Makan Padang)Ngo.H:081215506016 Jual tanah pek L650m² muka12m. Hg4,5Jt/m pinngir Ringroad(tdk terima SMS).Hub 087838426257

B00001.2017M299981-5

B01347.2017M300078-3

B00002.2017M299908-3

B00002.2017M300012-3

B00002.2017M300286-3

B00001.2017M299662-3

B00002.2017M299851-3

B01126.2017.300232-3

Tnh L2203m² 1869m² 5970m² 1379m² 1235m² SHM Kebun jati DiPlayen 150rb/m Nego.081804272101 B00002.2017M299959-3

B00002.2017M300054-3

B00002.2017M299472-3

B00002.2017M299849-3


KAMIS KLIWON 16 NOVEMBER 2017

UMUM Bth Karywti utk Bkl Honda,bs Komptr, min SMA/SMK,max 20th,Hub:Tamsis Jaya Baru AHASS Jl.Taman Siswa 126 Yk.

UMUM Cr Pnls Artkl Web Mhs/S1 SastIngg Part/Full PC/Intrnt Prbd.Krm CV:sayainsankamil@yahoo.com

UMUM Khusus mhsiswi,Mrktng Online,Prdk Kcntikan(Freelancee)aktif SosMed. H:085728842629 Bu Yayah

UMUM Supir SIM A toko Srijaya Gypsum jl Wonosari km 8 Potorono.081343569155

Cr srbutan pria gj1Jt/bln,bwLmrn ke CV LITA JlTentara Pelajar2b,Tmr Bundaran Samsat KotaYk

Krj Europa gj 800€ NewZealand,Korea pbrk Singpore Malysia lsg brkt cash/ ptg gj087888516177

Cr tng srabutan wanita utk ngamplas krajinan rmh tangga di Jokteng Kulon. Gaji 220rb/6Hari+mkn1x,max35th. SMS 089683076067

Tng toko.Pria.Sim c.Max 40 th.Gaji mingguan.Bawa lamaran ke jl.Parangtriris km3,5 komp.ruko perwita regency blok.A no.27

TB PEMBANGUNAN,jln Kol.Sugiono 36 yk bth karyawati toko bahan bangunan, wanita,single,usia maks 30th,jujur,pend min SMU/ sederajat,gaji UMR 2017

B00002.2017M300120-3

CV.CSG Butuh Customer Service,Pi Min SMA Hub Nasruddin HP0853 85533330-087839300020 segera

Laki max30 SMA Toko AlatTehnik UMR TdkShift JlGodean Km4No18 Kajor,Brt JagoNet 08122954878

B00002.2017M299159-3

Dbthkn Prmpuan Muslim SMA utk Juru Masak&Pramusaji Rmh Makan diJl PalaganKm15 082302500046

B00002.2017M299905-3

Dbtkn sgr Tukang Las & Tukang Bubut.Hub Bengkel Eka Karya Godean Jogja 08179405210

LNGSUNG KRJA!Akur Optik Bantul dg 15 Cab.Bth Collector Brpglmn, Mngthui Daerah Wonosari, Jjur,bs krjsm team.Pny Mtr+SIM C.STNK&BPKB,Laki2,usia max35th fas:Pnghsln ttap 1.775rb+Tnj. MsKrj+Insntf+Bns.Pnmptn di Cab Wonosari GK.H/SMS:085726400004

B01126.2017.300226-4

Bth Krywti utk Tko jjr,rjn,pkrja krs,min SMP,max25Th.Bw Lmrn ke Pujha Fashion Jl Ringroad Selatan(Prmptn Mdukismo Btl) B00002.2017M299858-4

Bth kwati(Gj 1Jt,bs tdr dlm)Bw ke:Mayco Chicken Jl.Nitikan 49 Sorosutan UH.HP 082220544141 Bth kywti Assisten/Staff min20-40/ sma/smk diPrimatextil Jl.Gejayan 4(kidul Pasar Demangan) Bth operator JNE L/P max28th, Islam,Max 18Nov.JlBimokurdo Gd CSC lt2 Kopma UIN 081910010315

LOWNGAN KERJA ADM-KEUANGAN Dibutuhkan karyawati unt jabatan sbg admin toko kaca Anugerah Kaca jangkang h:082221924492 B00830.2017M300212-3

Dicari staff Accounting.Pengalaman, jujur,rajin,siap kerja.Hub 08112630168/087843108395 B00002.2017M299559-3

SMK Admin/Akuntansi,dg jaminan 6jt,lulus test lsg kerja di AGEN resmi BANK H:081327781311 B00001.2017M299938-3

GURU Cr tntr All Mapel Mtk,Fis,Kim, Biolg,BIng,Geogrf,IPA.Minat Hub: Alfarabi/081226868818 B00002.2017M299957-3

Dbthkn sgr Guru PAUD/Daycare,Wnt muslimah min SMA Jl.Kabupaten Km2 Gamping Tlp0274-46415301 nurulhikmahdaycare@gmail.com B00165.2017.300107-4

KAPSTER ’Dibut kapst bisa potong ce/cow hub salon by yoeni mrican 0818463414 B00896.2017.300238-3

Butuh Kapster non Pengalaman!Diajari cukur&disediakan t4 kerja.Tlp/ SMS:0852 2641 5893

LOW.RUMAH MAKAN Dicari Segera Juru Masak Nusantara, Serabutan usia max 40 Tlp/ WA: 0877 3639 9009 B00165.2017.299949-3

Kry utk Jus Mango,di Timoho krj jam8-5sore,max30th,SMP/A bs motor.SMS/WA:081804000608 B00002.2017M300250-3

Lowongan utk dapur wrg m a ka n , t i d u r d a l a m , m a ka n dlm.Hub:087719048450

B00812.2017.300098-3

B00002.2017M300174-3

Istna Londry,bth5krywti max 40th, jjr,pkrjkrs,tgjwbGj 1jt,Cebongn, seyegn,Godean0895394152833 B00812.2017.300101-3

Cr krywti Laundry peglmn Gj1Jt BPJS ditanggung dtg lgsg Jl.Bimo Sakti no.73 SapenTimoho H:081808985558 B00002.2017M299892-4

Dibutuhkan karyawati untk Melia Laundry.Syarat:Wanita,Max35Thn, NiatKerja,Jujur,TanggungJawab, diutamakan berpengalaman.Minat Hub:082145763422/Krm Lamaran Jl Hadidarsono no8 Kotabaru B00002.2017M300046-6

Dicari krywati laundry min SMP max 38 th 800-1jt jl Damai dan Pogung kidul 08122984202

B00001.2017M299987-3

Dicr Kary bag laundry jujur,pengalaman sktr jl.Veteran/Warungboto hub 085643021240 B00001.2017M299980-3

Krywn pria&wnt max 35th,jjr,ulet,tgg jwb.Gj pokok+bns,BPJS.Lok,utr UNY Gjayan.081229286237

B00001.2017M299756-3

Laundry Zone Timoho,LZ Tajem,LZ Jakal Km10,5 Gentan bth karyawati max30Th Gj1-1,4jt,bs tdr dlm. Hub:081228001939 B00002.2017M299857-4

LOW.RUMAH MAKAN Cari krywn PA/PI max 30th utk Mie Ayam gj 40rb/hari krj 9jam. H: 082138393938 tdk SMS B00002.2017M300142-3

Dibthkan karyawati Rumah Makan Rata-Rata tidur dalam,islam, gj+makan+bonusSMS:081228570606 B00002.2017M296662-3

Dibut 15org kry RM,L/P.Rjn,jjr,pny inisiatif,bs krj team u/pssi:Crew Masak MieAyam,Nasi/mie grng,Nguleg Ktoprak/gado²,Kasir,Waiter,Crew prod bhn pndukung.Gj1,3Jt+bns10rb-20rb/ hr,mess kry,BPJS.H:Ketoprak Jakarta Bang Rudy.JlKaliurang km5,2Yk B00002.2017M299862-8

Dibut krywan/ti waitress,koki Chinese food,usia muda,tdr dlm.Hub The Hope Caffe&Barbery (brt Hartono Mall)081802633359 B00002.2017M299915-4

Dibutuhkan karyawan Rumah Makan bagian pelayanan dan masak, gaji + bonus, tidur dalam, usia minimal 20 th. Hub 085725682803 / 087782657575 B00002.2017M298984-5

Dicari L/P tukang masak di warung makan sate/tongseng di Kretek Btl. Hub:087845670322

B00001.2017M299984-3

B00198.2017M300083-3

Dcr PRT,Pmbntu Rmh Makan,tdurdlm. 3Wnt 25th.Penmpln ok.Gj mx2jt. 081903714336-085700457064 B00385.2017M300206-3

Dcr Sopir 1 Tng utk Tk Bangunan penglaman jujur siap kerja Hub:TB Moro Seneng 081328424555

B00002.2017M300029-3

B00002.2017M299437-3

B00002.2017M296733-4

Bth Sgr Tng u/Kios Fotocopy Jl Gitogati Sleman Sy:Pria,Maks30Th,Min SMA/K.Hub:081229462234

LPTKS Bth TKI P/W:P.kayu Lapis/Plywood Malaysia Bs Potong Gj(PRT Gratis) Cpt Brangkat:08157734838

Bth Tenaga Pria 25-30Th untuk Warung Mie Ayam yg berpengalaman tidur+makan dalam Gaji 1,1jt plus Bonus.Hub:0811258165

Dibthkan Karyawan FtCopy Berpglman Gaji 1,25Jt ada kamar tidur Hub FC Mistar Komplek Pemda Sleman 081328603475

KRJ KOREA gaji 15 sd 20 jt/bln,biaya brgkt 1 jt-an, hub. BKLN Rhona Jogja 08112.66612, 085743.580006, www.rhonajogja.com

Bth Tkg Batu&Tkg cetak Cagak/ Lisplang(borongan)max35th.H:pak Yanto(sltn Janti)081225845758

Wrg Sambel Cowek Bth Cew/Cow Max30th Min:SMP u/ bbrp Otlet Djogja.Kasir,Koki,Bar,dll.Gji Min 1Jt+Bns+BPJS.H:085727218012

B00001.2017M299705-3

B00692.2017.296606-4

LGSUNG KRJA!Akur Optik Bantul Grup bth Kryw Ttp bag MRKTING LAP,Usia 20-50th,ada Mtr+SIM C.Pnghslan Ttp 1.775rb(Mrkting Bgs Cpai pnghslan 5jt/bl)Pnmptn Godean&Cebongan(08174127664). Kretek(08977266855)KotaGede (089601377997)Klaten(08213883344

LAUNDRY Bth Tng Laundry Warna Sagan wnt max40th,rjn,jjr,terampil.Gaji diatas 1Jt-UMR.081392301999

B00002.2017M299868-3

Dcr main kontraktor/suplier u/ bangun 200 rmh. SMS/WA: “kont” ke 085848906132

Di cari Tukang Kebun,Tukang KayuHandycraft siap kerja,Design grafis.087843108395 segera

Dibutuhkan segera Stylis Terapis khusus wanita u/Salon Kecantikan max30Th gaji min 1,5/3jt.Harap datang Ayu Salon Ruko Jambusari No2 Jl Raya Candi Gebang Concat Sleman H:081226922189/081392634133 B00002.2017M299853-7

B00002.2017M300177-4

B00002.2017M300209-3

Bth sgr tkg cuci mbl pglmn,serius kerja,gaji blnan,mkn,lokasi jl.Mgl Sleman.H:085642674664

Resto GudegYumer:kywti(Wnta)SMA/ Kasir/Cr LuarKota(Gj UMR+UM+Bns) TdrDlm JlSolo.085700114766

Dcr Marketing Restoran yg Brpnglmn sytim Gji Pkok+Bnus Trutama ada kend roda2 H:0811267600

Inaya Salon butuh beberapa kapster usia max 32 tahun, Hubungi. 0877 3983 6656 Jl.Solo

Bth sgr karyawati Londry di Babarsari, diutamakan pengalaman.Gaji 800-1Jt+bns(ada mes).Serius hub 082136005800

B00165.2017.300239-3

B00001.2017M299941-3

Dibut segera kapster bs potong utk SPA salon khs wanita,lok Condongcatur. Hub 081574440080 B00812.2017.300244-3

B00002.2017M299875-3

B00002.2017M299879-4

DcrKrywnTko/minimarkt SMP/SMA umr20-28th muslim lajang tdr/mkn Dlm081903706601/085743243200

MARKETING-SALES Cr sales TO,SPG,MD miwon.Fasilitas Viar roda 3.Gaji 2jt+bonus ke Purwomartani.089637709279

B00002.2017M300148-3

B00002.2017M300118-5

Bth prmng wnt 18-30th rjn dspl gj+mkn+bns lam:TK Arumbaru jlGitogati GrjgnSlm 087839398117

B00002.2017M300058-3

Bth sgr melipat kotak coklat bs dkrjkn drmh uph 60rb/pkt 3-4jt/bln.Bp sultan 082297260848

Dbthkan Tkg Ptg Rmbt Pria, Pengalaman, Jujur,Ulet,bisa Shift jam 15.00-tutup.Hub:08122733771

B00002.2017M299900-3

Bth Pgawai dgn Keahlian Desain Grafis u/Jasa Desain Grafis.MinSMA/SMK,Ahli Corel&Photoshop. Alamat:Jl Imogiri Brt Km7,5 Hub: 08112653811/08562927357(WA)

B00002.2017M298931-3

B00812.2017.299010-3

B01126.2017.299933-3

B01126.2017.299930-8

PENJAHIT 10Penjahit 5Pemayet 1QC,Halus Rapi.Gaji,U.Mkn/Trnspot,Bonus. Sri Endah Amplaz 081575015485 B00002.2017M298936-3

Dibthkn:Penjahit Batik Kerja Rumah Gaji Makan dlm Tirtonirmolo Bantul Yessy 081804531287 B00165.2017.300241-3

DicrTkg bordir pglmn&tkg payet srius niatKrj lokRingroad utr per4Jakal.082225503042 cal/WA B00812.2017.299011-3

SECURITY Dibut Security,SMA,Sertifikat, min. 168cm,max35th,lsg krj. 0812 27220699/ 081215200043 Gratis B00002.2017M300004-3

LOKER SATPAM pria mx 40th, ijzah satpam,tb min 167cm,lgsg krj,SMS:087734592188

B01126.2017.300085-3

Scurty lap mhr stir mnual mtic SIM A.20-35th.Ijzh Stpm.KTP DIY.Tdk luarkota082136776226SMS B00001.2017M299703-3

TEKNIK Dicari tukang las&finishing, KTP Sleman/Jogja jl.Palagan Tentara Pelajar Hub:085643827595

B00002.2017M300175-3

TENAGA KESEHATAN Dcr:D3 Farmasi/SAA/SMK FA;Wnt single,Islam,max 25th.Utk Apotek diBangunjiwo.H:087838871626 B00002.2017M299894-3

UMUM ’Dibut sgr terapis pria/wnt pnglmn refleksi,tradis msg,max 35th,bagi hasil serius.085726077537,087854264764 Griya terapy B00812.2017.300099-4

B00001.2017M298097-3

B00001.2017M299983-3

B00002.2017M300180-3

B00002.2017M300031-4

B00165.2017.299947-4

Dibthkan Lk/Pr Muslim SMA max30Thn utk Pramuniaga Toko Swalayan diJl Monjali H:0811250046 B00002.2017M300207-3

B00002.2017M298207-3

B00812.2017.299013-3

Bth:Sales TO Laki2,MD Wnta, SMA,Tau Wil.Jogja,Pglmn Dlm Bid Mrkting,Max35th,SIM C,Pny Mtr,ADM Lgstik Wnta Max30th Mngsai Kmpter,NiatKrj,Driver max 35Th,SMA,SIM B1.Lmrn Lsg ke:PT. Pandowo Utomo Food,Ds Kaliajir Lor,Kltirto Berbah,087838784080 B01126.2017.299935-8

Bth:sopir,spv,tknisi,marketing.Syrt:pria mx 30th,minSLTA.Fas:Gj,insntif,u mkn,mbl knvas,dr luar kota ada mes krywn.Lmrn lkp PT Gasindo jl.Ringroad sltn99 Glugo(brt per4an Rroad jl Prgtritis 500m sltn jl) B00001.2017M300259-7

Bthcpt tngWnta Gj mnrk srabutn n bersih2 sln.H,SlnTemtrem RR sltn,kasihanBntl.087734687793

B00812.2017.300104-3

Bukan penyalur.Dibthkan pria tenaga produksi.SMA.Max 30thn.Jjr.Info 087739167362.SMS.YOGYA B00001.2017M299247-3

But krywti jilbab,SMA/sdrjt,brjlbb,u/ max.30th,tdk sdg kuliah,UMR,CV krim ke QUINLATIVA GROSIR HIJAB CP:085642124741(sms)

B00812.2017.300097-4

Dibthkn krywti Jaga Toko Cemilan Cab.UGM Gaji 1,2jt/Bl Wanita max 35Th SMP Sholat,Jujur.WA/ SMS:081325111925 Cemilan Kita

B00812.2017.300103-3

DibthknTeam Survey IT,minSLTA,ada kendaraan Daftar : Nama _ Alamat krm WA/SMS 08164895113

B00001.2017M300284-3

Butuh Parkir & Operator Game Center di Seturan,tgg jawab, sistem shift.H: 0817.157.500 B00692.2017.300217-3

Butuh segera Sales: Wanita,Pend. min SMA/SMK & Supir Truck: Pria,SIM B1,usia max 40Th.Hub: WA 08995829729/081326286871

B00002.2017M299881-5

B00692.2017.299673-3

Dibutuhkan tenaga kaca alumunium, gaji menyesuaikan Anugerah Kaca jangkang hub:082221924492 B00830.2017M300213-3

Dibutuhkn PRT Wanita 40th keatas, Muslim,Tidur dalam.Hub: 085641402487 B00692.2017.299920-3

Dicari PRT utk kel kcl di Gg menur 440 timur Pamela 3.H.081802741989/ 081328599383/373505 B00812.2017.300100-3

B00001.2017M299937-3

Dicari Sopir rapi&jujur.Bawa FC KTP,SIM,KK,SKCK ke Jl Widosari no 333A Timoho

Cr Krywti Kios Batik Rajin Jjr. Max20th SMP/SMA single/blm nikah.Tdr dlm.Srius.081392662343

D i c a r i te ra p i s yg b e r p e n galaman umur 30th keatas. Hub:087731385247

Cr Pgw Jl Kebab Max40Th Krj14.3022.30, Gj1,3+bns2.H:BpFerdi 087890000957.Bw Lmrn LsngWwncr

Gratis Biaya Bth Tng Krj Utk Prkbnan Sawit Di Kalimantan Mess DiSdiakn P.Agus.085725973263

Bth Karywan utk Rmh Mkn Padang tdr&mkn dlm minSMP yg serius mlmar kerja sgr Hub:0817463765 B00002.2017M300261-3

Dicari Karyawan Staff Admin dan Sales.Syarat:minimalD3 bisa Komputer diutamakan yang pengalaman.Bawa CV ke:Kantor CMM Jl Monjali no91B utara PomBensin B00002.2017M300018-5

B00001.2017M299758-3

B00002.2017M299856-3

B00692.2017.300067-3

B00002.2017M299968-3

B00002.2017M299880-5

B01126.2017.300231-3

Cowok serabutan Hotel daerah Malioboro.Gaji+bonus menarik.Jl Sosrowijayan 13. 087875858658

Bth karyawan untuk Depot air minum isi ulang di kota hub 085878456354

B00001.2017M300277-3

B00001.2017M299701-3

B00002.2017M299565-3

Dicari sgr Tukang las dan tenaga serabutan utk bengkel dan conblock. Serius&Niat kerja hub 088216031739

B00074.2017.300216-3

B00001.2017M299977-4

Staf ADM&Marketing.Min SMA,usia max28th,punya roda2,bisa CorelDraw, Gj menarik.Hub PT ATMCling Jl.Cabe45 KrPloso Maguwoharjo T085831229933 CP.Bambang

Cari PRT&SUSTER Dalam/Luar Kota/Luar Pulau,Gaji Besar,Tanpa Potongan.Hub:0877.363.000.27

B00002.2017M299916-4

B00001.2017M299688-3

Sales distribusi alat2 listrik.Pria/ wanita.Max 35th.Min SMA.Punya motor sendiri.CV KUB telp.5304405 jl.Tino sidin no.99

B00002.2017M298171-3

Dibut PRT Wanita 30-50Th jjr niatkerja tdr dalam Daerah Sewon Bantul.Hub:085848728744

Dkontrkn Gdg&Ktr diJl Lowanu dpn Pamela8 LsGd400m Ktr80m 150JtNg 085100860340-085729254122

B00692.2017.300219-3

Srbtn bersih2 ngepel bengkel mobil.Ijzh SMA SMP.28-30th.KTP DIY.Kntrk krj.Sms=082136776226

Dibut krywn Cleaning,min SMP,punya roda2,ada karir,Gj mulai 1Jt.Hub PT ATM Cling Jl.Cabe45 KrPloso Maguwoharjo CP.Roni T085831229933

OPER KONTRAK RU Oper Kontrak Ruko Lantai2 di pinggir Jl Besar cocok utk usaha 25Jt/ Th.Hub:085877914065

B00001.2017M300115-3

B00002.2017M300196-3

Dibut karyawan/ti max35th. Hub Zaara Textile telp 523623 jl.Solo no33

B00002.2017M299641-3

Butuh karyawati min SMP single. Hub Sari Jaya Toserba jl RE Martadinata 102 Wirobrajan Yk

B00002.2017M299866-3

Perush Interior membthkn operator CNC+tk kayu+tk cat.Krm riwayat hidup ke WA0877 3112 1365

B00001.2017M300125-3

Dibthkn sgr 2 krywti u Fresh jus Godean,Gj1jt,muslim,jjr,usia max 35th serius.088216028455

Dibutuhkan Karyawan Cuci Mobil& Motor.Lok Jl Parangtritis km6 Sewon.Tlp/SMS/WA 087838884477

B00002.2017M300186-3

B00001.2017M299962-5

Prt Pmbantu Rmh Tngga/Rewang jjr Rjn.20-35th.KTP DIY.Tdk Luarkota.Tdr Dlm.SMS=082136776226

B00692.2017.300218-4

But PRT 1org max45Th gaji nego mkn&tdr dlm,bisa naik speda motor.Sayegan.H:Ana 08995376400

B00001.2017M299382-6

Prs jaket+kaus but 8staf,8stpam, 10gdg,5spir,8help,50prod,gj 1.52,5jt.087839384827 lgs krj

Dibut u/posisi:waiter,OB,Sekwan, Admin,Kasir,HK,dll.Penempatan Jogja.Bu Ndari 087878381135

But Op Warnet,L/P,SMA,bs Kompt. GaPok+UMkn.Lmrn Defnet Jl AM Sangaji 33A Yk.H:083869963246

B00002.2017M279386-4

B00002.2017M299852-4

Dibthkn PRT wnt,jjr,tgg jwb,rjn,mkn&tdr dlm,gaji UMR(diutmkn yg single). Hub 089531359901

SEWA RUANG USAHA Diswkn Laundry+Alatnya dan Wrg Kcl dicr Tng Putri untk Laundry Hub: WA/SMS 089672908378

B00002.2017M299878-3

OB/SPG/Penjualan/Gdg/Kasir/Sopir/ Adm/SPV.SMP-S1.17-40th.1,5-3Jt. Toko Besi Tresno.Jl.Kaliurang KM 5,6 Yk.SMS.081390560317

Perus,Toko,Prkntrn,dist,di Jogja/Slemn.But:3Satpam,4Staf,3Sopir,Helper SMS/WA 082243411974

Bth wnt cantik max25th utk pemandu karaoke diJogja.Gj1-4/bln.Sandra.082133778832/ DD46CD51

JUAL RUANG USAHA Tnh+Bangunan(Istmwa)LT326 tepi jln besar JlSolo Km13 Kalasan cck ush apasaja 089525180092

B00002.2017M299309-3

Mslim Cwo jjr SMP/SMU max25Th blmNkh Srabutan Htl DwiWarna 378189/08156886628/087738640537

Dibthkn krywn/ti Toko Berkah Jl.raya Tajem Km 0,5 pasar Stan Maguwoharjo,gaji 1,5jt dtg langsung bw lamaran.081578341230

B00002.2017M300007-5

B00001.2017M300129-3

B00198.2017M299228-4

Persh tissu bth staf admin,10 gudang/prodksi.Usia Max 35th.GJ UMR+bpjs+lmbur.Lamaran ke Dongkelan km 4.5 Panggunghrjo Sewon (sltn RINGROD)087838646415

B00692.2017.300070-6

B00165.2017.296809-3

Trust&Clean membutuhkan Cleaning Service,gaji&tunjangan menarik. Hub.085701042077

B00198.2017M296768-3

Dibthkn Front Office Laki -Laki. SMK sederajat. Maks 27 thn berpenampilan menarik. Kirim lamaran ke Griya Sentana Hotel Jln.Gowongan Lor 65-67 Yogya

Bth Tng Kenek+Sopir. Dtg:Toko Besi Berkah Abadi,Jl Imgri Barat Km10,utara Polsek Jetis Btl

B00001.2017M299956-5

Tnp Biaya&Lsg Kerja DiKapal Bali.Gaji+Bonus(20-25Jt)Kontrak 10Bln+Mkn+Ass+THR 085859305239

B01126.2017.300084-3

B01033.2017M299963-3

B00692.2017.299919-3

B00001.2017M300121-5

Dicari Terapis berpengalaman/tdk cewek/cowok max usia 45th lamaran CV di titipkan di Yinyang Hartono Mall lantai LG dpn rotiboy wa 08979950248

Lowker jd penyalur subsidi rmh mrh&sembako mrh hasil besar.SMS/ WA: “Lowker” ke 085848906132

Dibthkan sopir serabutan toko gypsum, lokasi kerja jakal km 10, Gentan. Hub 0878 3921 0320

Bth tng jaga angkringan ditptkan di Sidoarjo Jatim.Syarat:lakilaki, max 35thn,min SLTP,asli Jateng, ktp asli.Fas:gaji 1,2 jt,bonus, transport,ot,makan, mess.Serius hub: 0857 1145 0140

B00001.2017M299982-3

B01126.2017.300225-3

Pabrik Mebel di Bantul(Salam Rt 05,Kenalan,Bangunjiwo,Kasihan, Bantul)membutuhkan Tenaga Amplas dan Finishing.Syarat:usia maks 40 thn,berpengalaman. CP:089647011906 hanya terima telp

B00001.2017M300262-4

UMUM

LOKER KARYAWAN TOKO,Wanita/ Pria,Penampilan Menarik,usia mx 35th,SMS:087734592188

B01033.2017M299735-3

Bth Tkg kayu&tkg batu 5 org.Tdr dlm,usia 40-50 th. Gj 2 Jt/bl.Lok Kalasan.Hub 082226537771

UMUM

LOKER CLEANING Wanita/Pria mx 35th, Pnglmn/tdk.lgsg krj ,SMS:087734592188

Dibthkan pengantar ulat hongkong (pakan burung)Daerah Maguwoharjo utk antar area Slmn Bantul. Syrt:jjr,rjn.0858.7797.3505

B00692.2017.300068-3

Bth ART,Jl Imogiri Brt km 8,prm Jalimbar Residence.Krj 07-17,usia diatas 40.H:089675495400

B01126.2017.300227-8

Lowongan L/P PRT,BBSister,Rukti,jg Toko,jg RM,Sopir,Admin,Tk.Kebon,Dll. Esma 087838797021

Dicari segera Tukang, tenaga las,& tukang baja ringan hubungi nomer 081333120300

B00002.2017M300076-3

B00002.2017M299912-3

B00002.2017M299846-3

Cari PRT serabutan bs merawat ibu,bersih tdk tdr dlm lok Tamansari gj menarik.562581

B00287.2017M298535-3

B00692.2017.300069-4

B00812.2017.300245-3

Cari asisten untuk ruko di Timoho pa/pi tdk merokok,bs komputer& geografi,SMS/WA:085600852009

Bth ART&Penjaga orang tua tidur dlm muslim taat,rajin,jujur,sopan maks 38Th.H:085894452184

B00001.2017M300112-3

Lowkr jual rmh sbsdi 123jtdg angs tnp bnga 1jtx120bl cashbns Vario/disc15jt,income3jt-15jtSMS/ WA:”Lowker”ke 085848906132

Dicari segera Sopir L300,Utk Luar Kota,SIM A Max40th, bs Perawatan mobil.Bawa Lmrn+Foto Ke Jl.Soragan 189 (Mirota Godean ke Sltn Yogya) Telp:623016

Anda llsSMU Ingn krj diBndrCargo &Tckting?Ikuti diklat bs lgsg krj.H:AST JOGJA 085743366878

B00002.2017M300188-3

HALAMAN 17

B00165.2017.300242-5

B00001.2017M299943-3

B00001.2017M299994-4

B00002.2017M300182-3

B00001.2017M299975-3

B01126.2017.297108-3

TANAH DIJUAL Tnh pek SHM L250m LD14m 3Jt/m Manggisan Bngtapan Bantul Hub 081275062761 B00002.2017M300037-3

Tnh pek utr ps Cebongan/brt Pemda Slm LT133 Hg100JtNG SHM mbl msk min dkt mkm.081904088408 B00002.2017M299850-3

Tnh Pekrg Luas:1000m Harga 33jtSdh Atas Nama Pembeli Lok. Kln Progo Cck Buat kebun,Pemandang-an Kota Jogja Mbl tdk msk,dktPenduduk. H:085799902711(WA)

RUANG USAHA JUAL RUANG USAHA Dijual Kios Jl Sudirman Hak Pake selamanya LT/LB10m² LD3m. Hg.150juta Nego.Hub:081915566504 B00002.2017M298279-3

Dijual ruang usaha di Jlagran Lor 20 dan 21 luas 7x7 fas AC kmr mdi dlm list,pam,tlpn hub:Diana 0811292522

B00002.2017M299786-3

B00002.2017M299873-3

B01127.2017M299996-5

Djual ruko 3Lantai.Ada 3ruko.Jl.Paris depan ex STIKER .Beli 3 special price.Hub:0811293350

Oper Lesehan smping Kmps UNISA Gmping msh2Th 50jtNg Br 1Bln Komplit Tinggal Pake,alsn ga bisa mengelola.Hub:08121579175

B00002.2017M299582-3

Djual tanah+bangunan ukuran 28x28m(Hook)Jl.Paris sltan Pasar Prawirotaman Hub 085104422525

Opkont Londry t4 strtgis brt Amplaz daerah kost krywan&ank kuliah.Hg19Jt NG.H:082225983693

Jl.Cpt.Pmlk.Lsg.SMS:081390560317. Ruko 1lt.Jl.Rya Bantulan.20.Slmn. Yk.LT:135m².LB:109m².LD:6m. P:22m.2KM.2KT.1dpur.SHM+IMB

R.Usaha 8x15m,2KT,1KM, 1Dpr, 3500W,F.Gate,strategis.6th=90Jt. Sidokarto Godean.Hb085725835140

Tnh SHM tepi RR Lt491m LD19m hook dkt Kampus STIPRAM hg4,5Jt/ m.H:082134619500/08170234585 Tnh SHM,luas 720,lebar dpn 15,Perum Pilahan Permai.Hrg 3,2M. TP.Hub:Hendrawan(087838632163) B00001.2017M296480-3

Tnh swh jlcor LT310m² LD16m tmr Buk Duwur sltn Ngipik BangunTapan H1350rb/m²NG 08122719807

B00001.2017M299958-4

B00002.2017M299936-3

B00002.2017M299942-3

B00002.2017M299855-4

B00002.2017M299475-3

B00002.2017M299689-3

B00002.2017M300053-3

LT100m ada ruko,list900W,hrg350Jt NG dijembatan Neco Bantul sltn Gabusan.Hub 087739523338

SEWA RUANG USAHA Dikont kos+t4 tdr 300/bl&Kios 150/ Bl pggr jl aman Gancahan Sidakarto Godean 085106801801

B00002.2017M299583-3

Ruko Jl.Mgl km8,2lt,LT500 LB1000 Bgn Bru Gres cck u/Kntor H:0811267600 sltn Danagung Abadi

Dikont ruko besar 2,5lt prk luas jl raya Ring road sltn cocok utk bisnis/kntr 081392815408

B00840.2017M299985-3

Ruko LT103 LD6m LB120 SHM IMB Timor PamelaWanacator JEC Hg975jt Nego BU H:085100400672 WA

Disewakan Kios strtgs Lok Dpn UMY Jl Gatak uk 3,5x7m 2sd10Th 13jt/Th Info 0895333489270/WA

Ruko strategis diTimur Amplaz Janti LT:129m² LD:14m 1,5Lantai Hrg:1,5M Ng.Hub:081215202005

Disewakan Tanah pinggir jl aspal cocok Bisnis/Kuliner Wil Gamping/Patukan.Hub:082136501999

Tnh Swh SHM LT785m LD6m H375/m Jlcor-air bgs Lok.Berbah Slemn Hub:082134619500/08170234585 Tp BU Shm Pek L 553m /Dpn 13 m Barat Puskesmas Bambang Lipuro H.120jt NG 081927098954 /WA TP Dijl tnh pekarangan strategis Buat Kost/Ruko Lt.600mtr H:8jt/mtr Pugeran(20mtr Dari tepi Ringroad samping ktr pajak Sleman/Depan Cassagrande)Eddi: 087739708555 B00001.2017M299960-6

B00002.2017M279383-4

B00002.2017M299476-3

B01126.2017.299934-3

B00002.2017M299417-3

B00002.2017M297239-3

B00002.2017M298833-3

B00002.2017M299882-3

B00002.2017M298767-3

B00002.2017M299462-3

B00002.2017M300170-3

B00165.2017.298035-3

Dswkn strtgs,kuliner 5sore-5pagi,4x9 1Jt/bln,exStasiun dpn Pasty Dongkelan 087739613525 B00002.2017M300048-3

Dswkn t4ush LT373m LB100m pkir 250m list2200W JlParis km10 Gabusan.H12Jt/th.Hp081383356590 B00002.2017M299464-3

Gudang dkntrkn L±1000m² pinggir jl Ringroad Sltn Kasihan fasilitas lgkp Nego.081215506016 B00002.2017M299428-3

Ruang Usaha 3x6 ada km/wc di jl Prambanan Piyungan 5jt/th,dipinjami perabot.H:081327781311 B00001.2017M299517-3

Sewa Warung 3x4m² sltn RS Darma Gandu JlWonosari Km9 5jt/Th Ngo.085868630060/085102685905 B00002.2017M300001-3


18

Jogja Sport Land

KAMIS KLIWON 16 NOVEMBER 2017

www.tribunjogja.com

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

tribunjogjaofficial

Milla Ingin Bentuk Karakter Permainan Timnas U 23  Timnas U 23 Hadapi Suriah dalam Laga Persahabatan di Stadion Wibawa Mukti Sore Ini

IKLAN BARIS HAL18 TRIBUNJOGJA/KOMPAS.COM

PERDANA- Penyerang muda timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri berpeluang tampil perdana bersama

Timnas U 23 saat menghadapi Timnas U 23 Suriah di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, sore ini.

BEKASI-TRIBUN - Pelatih timnas U-23 Indonesia, Luis Milla, mengaku percaya bahwa timnas U-23 Suriah akan menjadi lawan yang tangguh untuk anak-anak asuhnya saat kedua tim beruji coba di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kamis (16/11). Pertandingan uji coba melawan Suriah pun menjadi modal awal untuk Milla membentuk karakter permainan anak-anak asuhnya jelang mengikuti Asian Games 2018. Untuk menghadapi Suriah, Milla memanggil 25 nama pemain U-23. Pemain-pemain tersebut akan dilihat terlebih dahulu kemampuannya dan belum dipastikan akan memperkuat skuad Garuda untuk Asian Games 2018 di Indonesia. “Saya ingin mengucapkan selamat datang kepada timnas Suriah. Tujuan kami di sini adalah untuk mempersiapkan kompetisi U-23 pada bulan Agustus,” kata Milla saat sesi jumpa pers di Hotel Grand Zuri, Cikarang, Jawa Barat, Rabu (15/11). “Suriah adalah tim yang sangat bagus dan sangat keras. Saya tekankan bahwa ini untuk kompetisi menuju Asian Games pada Agustus,” ucap pelatih asal Spanyol tersebut. Dari 25 pemain tersebut, ada tiga

pemain dari timnas U-19 Indonesia. Mereka adalah Muhammad Luthfy, Muhammad Rafli Mursalim, dan Egy Maulana Vikri. Selain itu juga ada beberapa pemain baru yang dipanggil Milla, yakni gelandang bertahan PSM Makassar, Muhammad Arfan. “Kami ingin menganalisa beberapa pemain U-23 dan untuk beberapa nama baru yang kami panggil kami ingin melihat sebagai seleksi,” kata Milla. Lebih lanjut Milla mengatakan bahwa pada laga melawan Suriah nanti ia masih akan melakukan rotasi pemain. Tujuannya untuk melihat peningkatan antar pemain di setiap latihan dan juga pertandingan. “Di situlah kesenangan pelatih ketika pemain bisa menerima ilmu dari pelatihnya. Saya percaya diri bisa ada progres yang lebih nyata lagi ketika Asian Games nanti,” kata Milla. Sementara itu pelatih timnas U-23 Suriah, Hussein Afash, tidak mempermasalahkan dengan rangking Indonesia di FIFA. Saat ini, Suriah menduduki posisi ke-77 dalam peringkat FIFA. Sedangkan untuk Indonesia, tim Merah Putih tertinggal sangat jauh dan duduk di posisi ke-165. Tentunya kekuatan Indonesia bisa

dibilang jauh tertinggal dari Suriah. Padahal Suriah sedang mempersiapkan tim untuk menghadapi Piala Asia U-23 2018 di China dan seharusnya mendapatkan lawan yang lebih sepadan. Menurut Hussein, Suriah bisa di atas klasemen Indonesia dalam rangking FIFA dikarenakan memiliki jumlah pertandingan lebih banyak. “Ranking kami berbeda karena mungkin soal agenda FIFA yang kami jalani,” kata Hussein di Hotel Grand Zurich, Cikarang, Jawa Barat. “Ada Jepang, Korea Selatan atau China juga punya ranking FIFA yang bagus. Jika ingin memiliki posisi yang bagus di ranking harus menjalani pertandingan persahabatan FIFA yang banyak,” ucap Hussein menambahkan. Demi meraih kemenangan melawan timnas U-23, Hussein memastikan Suriah akan tampil menekan sejak menit pertama. Dalam pertemuan terakhir, Suriah berhasil menang dengan skor 3-0 melawan Indonesia di Stadion Gelora Deltra, Sidoarjo, Jawa Timur, pada 2015. “Kami akan memainkan tim terbaik, tapi sayangnya ada lima pemain yang dipanggil klub profesional di luar Suriah,” kata Hussein.(bolasport)

Eksan Pastikan Pasukannya Siap Tempur  Satria Adikarta Tergabung Dalam Group F Belum ada pandangan. Tapi, yang jelas, semua lawan berat. Saya selalu tekankan ke pemain, ibaratkan setiap pertandingan layaknya final, biar ada motivasi

YOGYA, TRIBUN - Federasi sepakbola Indonesia, PSSI, akhirnya merilis hasil pembagian grup klub-klub peserta kompetisi Liga 3 Nasional, yang rencananya bakal digelar pada 3-17 Desember mendatang. Sebanyak 32 klub, yang terbagi dalam delapan grup, bakal bertarung memperebutkan gelar juara kompetisi amatir tertinggi di tanah air tersebut. Termasuk di dalamnya, dua klub asal DIY, Satria Adikarta Kulonprogo dan Gama FC. Satria Adikarta, yang merupakan juara Liga 3 zona DIY, tergabung dalam Grup F, bersama Nabil FC Riau, Persilat Lampung Tengah, serta klub terbaik dari play off Grup 4, yang ditentukan pada 26-29 November nanti. Klub besutan mantan pemain PSS Sleman

dan PSIM Yogyakarta, M. Eksan tersebut, bakal melakoni tiga laga di Stadion Wergu Wetan, Kudus. Sedangkan Gama FC, yang berstatus sebagai runner up Liga 3 zona DIY, masih harus berjibaku dan melewati jalan berliku, menghadapi Patriot Candrabhaga dan Pes Pessel Sumatera Barat, dalam babak play off Grup 3. Nantinya, pemuncak klasemen akhir babak play off Grup 3, yang digelar di Stadion Kebondalem, Kendal tersebut, bakal masuk Grup C babak nasional, bersama Maung Anom FC Bandung, Persik Kendal dan Villa 2000 B Jakarta. Di samping itu, persaingan Liga 3 Nasional dipastikan bakal sengit, mengingat di da-

lamnya terdapat sejumlah klub yang pernah malang melintang di divisi teratas sepakbola Indonesia. Sebut saja, Deltras Sidoarjo, Persekabpas Pasuruan, hingga PSDS Deli Serdang. Tidak berhenti sampai disitu, Juara Piala Indonesia edisi tahun 2012 silam, Persibo Bojonegoro, juga ikut meramaikan kompetisi ini. Sementara Persiter Ternate, harus melewati babak play off Grup 5. Pelatih Satria Adikarta, M. Eksan, mengatakan, pemainnya sudah dalam kondisi siap tempur, menjelang babak nasional bulan depan. Siapapun lawan yang harus dihadapi, menurutnya bukan kendala. “Tim sudah siap untuk turun di putaran nasional, siapapun lawannya di grup nanti,” katanya, Rabu (15/11).

Walau begitu, Eksan mengaku masih buta dengan peta kekuatan calon lawannya, terutama dua klub yang sudah dipastikan mengantongi tiket babak nasional di Grup F, yakni Nabil FC dan Persilat. “Belum ada pandangan. Tapi, yang jelas, semua lawan berat. Saya selalu tekankan ke pemain, ibaratkan setiap pertandingan layaknya final, biar ada motivasi,” jelasnya. Selain menggenjot persiapan dengan latihan rutin, Eksan juga berencana untuk mendatangkan setidaknya lima pemain baru. Lanjutnya, talenta anyar itu, bakal memperkuat lini belakang, tengah dan depan. “Saya kira pemain baru bisa cepat menyatu dengan pemain lama. Mereka dari Pesat, jadi ya sudah sering main bareng,” tuturnya.(aka)

KENDARAAN

MOBIL DIJUAL

MOBIL DIJUAL

MOBIL DIJUAL

MOBIL DIJUAL

MOTOR DIJUAL

MOTOR DIJUAL

MOTOR DIJUAL

ASSESORIS Diborongkan aneka sparepart onderdil spd motor all merk.Hub WA 089678981943 nego

DAIHATSU Xenia Xi Deluxe th2011 Hitam Met Tgn1 B Pjk Sept,Cabut Brks oleh Penjual 107Jt085228727597

HONDA

SUZUKI Karimun Estilo 2009/AB kota/hitam. Hrg 68Jtnego.Hub Adi Jl.Kenari 37 Yk Tp.087738206499

TOYOTA

DEALER

HONDA Revo2011 ABKodya ansndr stater jreng,mls,ruji,mrh htm,MsnBgs Hg6,7Jt/nego.H:08170412228 TP

YAMAHA Yamaha Xeon 125 Th 2014 Ungu Tg1 istw pjk pnjg km rendah Hg 11,5Jt Nego.Hub:08157956556

PickUp Futura DP suka suka Gratis KIR Konci AntiMaling dan Service WA:081901467981 MTF Acc

Spacy 2011 AB Sleman Hg7,9jt Lengkap Bagus Blkg Kampus UTY Jombor.Hub:GPM 085101858781

SBTM Promo Nov.Ignis,Baleno,R3, Scross,APV,Wagon,Fut PU,dll.DP & Angs Call.Hub:085895249000

Supra X Thn 2002 Akhir wrn Htm AB Kota ats nama Sendiri minta 3,9jt Nego Hub:085105212048

LAIN-LAIN Jual Viar200cc/R3,2017,Putih Km Rendah,jarang dipake Hg23jt Ng H:081212126664/087719436664

Suzuki Futura uang muka seringan ringannya.Gratis kunci anti maling+KIR.Hub:087802865757

Supra X125D ruji 2007 akhir AB kota pajak baru mesin halus terawat 7,5Jt/085101872948 BU

Djl Suzuki Xtra Box th 92 AB BantulHrg 15jt, Pajak & KIR hiduohub: 08122991920

Tiger 2000 th06 biru fulvar surat2 ok.Terawat km rndh AB Slmn tgn1.9,5jt ng WA081325259558

B00002.2017M299844-3

B00165.2017.299726-3

ISUZU Dijual Panther96 AB Sleman PS.PW msn kering-hrg nego. Hub 08164895424

DAIHATSU 4jtan bw plg Granmax Pickup/ Xenia,Sigra/Ayla,cuma100jtan,Terios bunga0%,Anwar-085643663256

B00002.2017M300135-3

Dijual Isuzu Truck Dobel Th 2001 Box Almu NoPol AB Kota 135PS istimewa Hub 085868856688

B00001.2017M299388-3

Astra Promo Guru*Ayla DP1jt, SigraDP7Jt* TeriosDP7Jt* XeniaDP2jt*. Mb Didien:081280277477

B00002.2017M299867-3

B00002.2017M299763-3

B00002.2017M299788-3

Charade Th85 ABBntl,Biru,Pjk Baru,Istw,Tinggal Pake,Mulus,Terawat, Hg20Jt,Nego.087739617563 B00002.2017M299870-3

D.Grandmax Box 1.3 Th12 Putih AB Tg1 coverjok istw bsKrdt DP15jt H:087738161427 B00002.2017M300168-3

B00002.2017M299848-3

B00002.2017M299707-3

B00002.2017M299780-3

BU Jual Xenia LI 2011 Silver AB pjk hdp AC Dingin Velg R H:90jt Nego:087739393014 WA/Telp

B00002.2017M300194-3

B00002.2017M299470-3

Kc film,audio,alarm,variasi.Trm srvis,bs djemput Top Variasi JlCokroaminoto124/08164222815

HONDA DP-Brio9jt-Mobilio 3jt-BRV12jtJazz25jt-PrsCpt-BB554FB4F2-0857 43997226-081320046670-RianKC B00812.2017.300105-3

H.Mobilio E Matic’16 Silverstone TG1 coverjok fullvar Istw bsTT/krdt 087738161427 B00002.2017M299872-3

Honda odyssey th 05/04 Hitam brg siap pakai paket kredit 125jt dp 35jt hub 0811267600 tgn1

Dijual BU Daihatsu Classy 1995 B01126.2017.299932-3 abu-abu metalik harga 26Jt.Hub: Beli Mobil Baru Honda dgn saya 082242288975 Harga Terbaik&Termurah.Promo B00002.2017M299415-3 Akhir Tahun!! Hub 082231469090 B00002.2017M299891-3 Dijual Zebra Espass Pickup Th2007 AB Kota Injeksi Warna Hitam Bak Beli Mobil Honda bagus harganya, 3Way Hub 082138555906 banyak bonusnya,ringan DPnya!! B00002.2017M299865-3 Hub:Mbak Zakia 087839221609 B00002.2017M299887-3 Xenia AllNew’12 mnual pth TypeR AB tgn1 brg ori luar dlm 123jt BigPromo Mobilio DP4jt,Brio10jt,BRV ng.085100472691/08122963387 10jt,cashOK,prosDbntu: 0856 B00001.2017M300256-3 1104575/082134846883/5AE55AE3 B00812.2017.298742-3 Xenia DP5jt*/Ang2jt* PU DP4Jt*/ Ang2jt* Ayla DP5jt*/Ang1Jt* BsTT Dijual Honda New City Limited Th2009 RS AB Kota warna Abu2 081215905660/085643311974 B00002.2017M299845-3 Met A/T Triptonic Hub0811268081

MAZDA Mazda Biante Th 2016,Hitam, Km 4 Ribuan,Istimewa, Cp: 0818485100

B00002.2017M298452-3

B00002.2017M299706-3

B00198.2017M300211-3

B00002.2017M299640-3

B00002.2017M299643-3

B00002.2017M300036-3

Mio:42 Blade:6 Blitz:22 Smsh:21 Shag125:26 Grand:26 Bravo/Alva/ Turnd:11 Kauman085102189844

B00002.2017M299481-3

Nasha th07=6 Viar012=9 kaisar013=14,5 Long Nozomi014=14 Viar200cc015 long 14jt087738733602

B00001.2017M299685-3

Obral2 Mio th2011 4,5jt.Kirana th04 3jt.Viar roda 3 th07 6,5jt. Hub:087738733602

B00002.2017M300164-3

Vario 07=56 Mx06=6 Scup=13 Alfa,RC=1 Satria=1350 A100=2,750 Tril=3.Hub:085100891464

Vario 110 2012 ABkota Merah-Silver km30.000 kondisi mesin/bodi Ok H9,8Jtnego H085643417955

B01126.2017.299928-3

B00001.2017M300124-3

B00001.2017M300257-3

B00001.2017M299670-3

B00001.2017M299681-3

MERCEDES Mercy 300E Th87/88 Hitam KondStd Jok Kulit Velg Kuku macan pajak baru Hg 42Jt.082117171117 B00002.2017M299885-3

MITSUBISHI Mits Lancer 97 biru terawat bgs AB Sleman 60Jt nego. 0818 273994/081804271909

HONDA Beat DP627 Ang627x35 Vario110 DP773 Ang673x35 Vario125 DP742 Ang742x35 bsTT H:089668152919

B00002.2017M300027-3

Promo Mitsubishi Prick Up DP 4jtan/ Angsuran 2,9jt/Trm Indent XPander Telp/WA:087739393014 B00002.2017M299791-3

NISSAN

TOYOTA T.Avanza G’16 hitam AB TG1 coverjok fullvar Istw bsTT/krdt H:087738161427/08157766026

B00002.2017M300150-3

Beat Vario Supra/Revo Cukup Bayar 700rb KTP dan KK Saja, WA/Tlp/ SMS: 087 838 225 507

Avanza G 2011 AB Sleman tangan prtama istmewa ori LD prlngkpan komplit Hrg NG 085927439523

BU Motor diJual Honda Kharisma Ori Th 2003 pjk hdp AB Sleman Harga 5,3 Nego.H:089522266267

MOTOR Beli sgl-mtr,sgl-th H:P.Nono Celeban Jl:Soga42 H:081.227.55146 XL:0878.3823.3957

BU Innova thAwal2004 tipeG body kaleng smua wrn biru met hrgNego sampe habis 081227666608

Djl Beat 08/13/15 Scoopy 14/15 Vario 110 CW12 Mio J14 SupraX 05 Revo 13 T/WA:085103400199

Dibeli motor/mobil tua-muda sgl kondisi XL= 08787.7799209 Trisno= 661.0099 / 085707.909044

BU Jual cpt Yaris E Matic 2010 Silver AB Bantul istw 114 jt nego 08122793740/ 087839256064

Grand 95 AB Kota msn bgs pjk pjg 3,4jt.Hub:Kamboja 4 126 Concat.085101873283

Dibeli tinggi spd mtrBks sgl merk: Gonel Nogotirto WA 08190403 7008/085101507530 SMS/Tlp24jm

Promo akhir tahun,Mobilio,Brio Brv DP mulai dari 10jutaan. Hub.Surya Honda. 0819 0421 2959

Dijual Avanza 015 hitam tng 1 a/n sendiri AB hrg 130jt nego hub.085641766054

Honda Verza 2016 AB Bantul hitam RC spt baru km rendah 14,8Jt NG 081 227 444 132

Promo Honda Mobil Brio DP20Jt Ang2,7Jtan BRV DP21Jt Ang4,4Jt bisa TukarTambah.081392458519

Promo akhir tahun disk besar DP ringan angs murah prses cpat. Hub:081225093998/087838177833

Jual SP.M Honda Supra 125 Th2011 JupiterZ Th10 Biru ABBntl srt lgcukup lumayan pajak baru AB.Hub: kp kndsi mlus siappake Hg6,5jt 089685136999/081804206399 platpjng.H:081392155276(WA)

T.Avanza G 1.3 Matic Th11 Hitam AB Tg1 coverjok fullvar istw bsTT/ Krdt H:087738161427

B00002.2017M299799-3

MOBIL/MOTOR SEWA Hrg promo sewa mbl stok kmplit bsDrop dlm/luar kt AlwyTrans 4435600/0818268597/08157919713

Supra 125 08 AB-E NoPol pilihan exWanita 085101155211 msn+body bgs DobleDisbrake H:8,8jtNg

Promo DP 200 Mio Z DP 200 ang 635,All New Soul GT DP 200 ang 715 35x hub wa.087839310277 B00001.2017M300260-3

Shafaa Transp mnywkn mbl dg/ tnpsopir dlm/luar kota H:0274-387896/ 085103052400/087838458999

Toyota Calya AT 2017 Type G Putih Mutiara AB Tg1 Terawat Bagus Hub:0817468586/08122968055

JualCepat KarismaX’04=32 Revo’07 = 41 Alfa’91=13 DpnSDMuhKayen Jakal Km7 T085729134964 NoSMS

Promo Yamaha MioZ DP500 NewX Ride DP900 NewVixion&Nmax DP2,1 Mio S Aerox DLL H:081804302090

Toyota Yaris G AT 2017 putih mutiara terawat bagus Hub: 0817 468586/08122968055

Pengen motor baru?Promo Beat DP 635Rb-Vario DP700Rb saja. Proses tanpa ribet.H:085701525353

B00002.2017M299864-3

B00002.2017M299588-3

B00001.2017M300279-3

B00001.2017M300111-3

B00812.2017.296302-3

B00002.2017M300063-3

B00001.2017M300109-3

SUZUKI Big Sale Akhir Tahun.Suzuki Mobil Jl Solo.DP dr 1Jt* Ang1Jtn.Disk40jt. (Ratna)089521653445 B00002.2017M299461-3

BU Baleno hijau thn 2002 AB kota pjk pnjng lngsung pmilik 58jt nego. Hub 087839760450 B00001.2017M300117-3

Di jual Futura Th92 Biru Metalik Alexsander Pintu Belakang AB Wonosari Cat Baru Mesin Istimewa an sendiri H31jt Ng H.081804028990 Ponjong Gunung Kidul B00002.2017M300043-5

Dijual Szk Carry Stw 13 FuturaTh1994 Biru Met AC Dingin AudioIstimewa.H:081391204501 Nego B01127.2017M299993-3

Escudo16M/T bodi interior orisinil/ msn bgs kndsi prima trawat pjk pjng,pribadi 08122758019 B00002.2017M299884-3

B00002.2017M289878-3

B00165.2017.299946-3

B00002.2017M299658-3

B00002.2017M299890-3

Termurah!Brio BRV Mobilio Jazz Dll.Disc Besar DP Kecil Ready Stock.0817834041/085743744457

B00002.2017M299795-3

B00002.2017M300035-3

Promo Akhir Tahun Honda Mobil, Brio,BRV,Mobilio,Jazz.Dijamin Termurah&Terbaik.082231469090

B00002.2017M300033-3

B01126.2017.298903-3

B00002.2017M299871-3

B00002.2017M298164-3

B00002.2017M299424-3

B00002.2017M300167-3

B00002.2017M299577-3

B00002.2017M300032-3

B00002.2017M300013-3

B00002.2017M300039-3

B00896.2017M295693-3

YAMAHA Dijual mtrYamaha Vega th 2005,model Solo,102 cc,Biru,Surat Lengkap, Kondisi bisa dipakai,5juta(nego)hub 081339685520 B00001.2017M300114-4

B00812.2017.298738-3

B01347.2017M295927-3

B00198.2017M299748-3

B00002.2017M298416-3

B00002.2017M299570-3

DEALER Yamaha promo Mio M3,Mio Z,Mio S,Soul,um mulai 0 ang murah proses cpt hub 082226744453 B00001.2017M299373-3

Promo Dealer Honda Beat ckp 500rb mtr kirim Syarat:KTP KK bsTT Unit Ready WA:082242012992 B00002.2017M300049-3

Promo Honda Beat DP650 Revo DP750Vario&SupraX DP1JTAllNewCBR DP3Jt Infolain 081804302090 B00002.2017M298415-3

Ext. 417

(HUNTING)


Jogja Sport

www.tribunjogja.com

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

KAMIS KLIWON

16 NOVEMBER 2017

tribunjogjaofficial

19

BUAH DARI KESABARAN

 Ivan Febrianto Akhirnya Raih Kesempatan Tampil Bersama PSIM

Alhamdulillah, tahun ini akhirnya saya mendapat kepercayaan pelatih, walaupun di awal musim saya lebih sering menjadi penonton dari tribun”

BIODATA Biodata

Nama lengkap: Ivan Febrianto TTL: Semarang, 20 Februari 1992 Tinggi badan: 174 cm Berat badan: 69 kg Posisi: kiper No.punggung: 20

KARIER Karir

Persibat Batang 2011-2012 PSIS Semarang 2013 Persekap Kapuas Kalteng 2014 Persibat Batang 2015 PSIS Semarang 2016 PSIM Yogya 2017

Belajar Banyak dari Oni dan Tito IVAN Febrianto mendadak muncul dan menjadi pusat perhatian, begitu sukses menembus skuat inti PSIM. Namun, ia mengaku, ada andil besar dari penjaga gawang senior Oni Kurniawan, yang tak hentihentinya memberi masukan. “Mas Oni merupakan pemain senior, yang perannya sangat penting untuk saya pribadi,” katanya. “Seperti tidak ada bosan-bosannya, Mas Oni selalu memberi masukan, membagi pengalaman dan motivasi bertanding, saat saya didapuk menjadi kiper inti,” lanjut pemain yang memulai debut profesionalnya bersama PSIS Semarang tersebut. Setali tiga uang, Ivan juga menganggap Tito sebagai mentornya selama memperkuat Laskar Mataram musim lalu. Menurutnya, Tito merupakan tipikal kiper modern, yang tidak hanya handal menghalau bola saja, tetapi juga memiliki skill bermain mumpuni.

“Tito itu contoh kiper modern. Selain tangkapannya bagus, dia lincah, skill bola kaki juga bagus. Sangat cerdik, pintar membaca serangan lawan,” ucapnya. Menurutnya, tipikal kiper modern seperti Tito, sangat cocok dengan gaya permainan PSIM, yang diusung pelatih Erwan Hendarwanto. Oleh sebab itu, musim lalu, mau tidak mau, Ivan harus berpacu dengan waktu, untuk beradaptasi dengan pola tersebut. “Ya, saya harus adaptasi. Gaya permainan PSIM yang diarsiteki Coach Erwan mewajibkan kiper harus bisa main dari bawah, ikut proses build up, membangun serangan dari bawah,” ungkapnya. (aka)

PSIM OFICIAL

D

ATANG dari klub raksasa asal Jawa Tengah, PSIS Semarang, Ivan Febrianto harus menerima kenyataan sebagai kiper ke tiga, saat bergabung dengan PSIM Jogja, dalam kompetisi Liga 2 Indonesia 2017 lalu. Namun, perlahan Ivan mulai menunjukkan kapasitasnya sebagai penjaga gawang jempolan. Kesempatan bermain pun baru didapatkannya, saat kompetisi memasuki putaran ke dua, menghadapi Madiun Putra, Rabu (9/8), di Stadion Sultan Agung, Bantul. Masuknya Ivan di daftar starting eleven Laskar Mataram dalam laga tersebut, sedikit banyak dikarenakan kondisi kiper utama PSIM, Tito Rama, yang mengalami cedera lutut cukup parah, sehingga diharuskan menepi hingga akhir musim. Meski gagal mencatat cleansheet dalam pertandingan yang digelar di hadapan puluhan ribu suporter itu, Ivan berhasil mengantar PSIM merengkuh poin penuh. Sekadar pengingat, saat itu, Laskar Mataram sukses membekuk Madiun Putra, dengan skor 2-1. “Alhamdulillah, tahun ini akhirnya saya mendapat kepercayaan pelatih, walaupun di awal musim saya lebih sering menjadi penonton dari tribun,” katanya, Rabu (15/11). Namun, menurut Ivan, dengan menyaksikan beberapa laga dari tribun, di awal musim pada khususnya, ia bisa mendapat

kesempatan untuk melihat, sekaligus memahami karakter permainan PSIM, yang diperagakan pelatih kepala Erwan Hendarwanto. “Kalau saya pribadi, profesional saja. Entah mau turun sebagai pemain inti, atau tidak, itu semua keputusan pelatih. Kami semua dalam tim adalah keluarga, tidak ada perbedaan status pemain inti, atau bukan,” tandasnya. Satu hal yang bisa dikatakan cukup mengejutkan dari kemunculan Ivan di line up PSIM, yakni tergusurnya kiper senior, sekaligus legenda hidup Laskar Mataram, Oni Kurniawan, yang sejatinya merupakan penjaga gawang ke dua, setelah Tito. Terlebih, dalam beberapa laga sebelumnya, terutama yang digelar di kandang lawan, Erwan masih menaruh kepercayaan pada kiper yang memutuskan gantung sepatu di penghujung musim itu. Walau begitu, Ivan tetap menganggap Oni sebagi panutan. “Oni Kurniawan memiliki segudang pengalaman, saya masih harus belajar banyak darinya,” ucap pemain 25 tahun tersebut. Menurut Ivan, persaingan antar pemain dalam sebuah kesebelasan adalah hal yang wajar. Bahkan, selama atmosfer persaingan tersebut positif, dampaknya akan bagus bagi tim, karena otomatis, setiap pemain akan berlomba menunjukkan performa terbaik. “Sebagai pemain profesional, kita harus siap dengan yang namanya persaingan. Kalau mendapat kesempatan, ya saya akan berjuang mempertanggungjawabkannya. Kalau main bagus dan menang, yang senang kan semuanya,” katanya. (aka)


KAMIS, 16 NOVEMBER 2017

Super Ball

HALAMAN 17

www.tribunjogja.com

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

tribunjogjaofficial

Rep. Irlandia 1 - 5 Denmark

BERKAH GUGUP C

HRISTIAN Eriksen mungkin tak akan mencetak hattrick ke gawang Republik Irlandiajika sebelum laga tersebut ia tak mengalami rasa gugup yang luar biasa. Namun alih-alih mematikan, rasa gugup itu justru kian mengobarkan motivasi yang membuatnya jadi pahlawan saat Denmark melindas Norn Iron 5-1 dalam leg kedua Playoff Piala Dunia 2018 di Stadion Avira, Dublin, Rabu (15/11) dini hari. Gelandang Tottenham Hotspur berusia 25 tahun ini jadi mimpi buruk tuan rumah yang sempat unggul lebih dulu lewat gol Shane Duffy di menit ke-6. Skor sempat imbang 1-1 setelah bek Irlandia Utara, Cyrus Christie mencetak gol bunuh diri. Setelah itu, Eriksen mengamuk dengan mencetak hattrick, dua lewat tendangan kaki kanan, satu lewat tendangan kaki kiri. Sebelum diakhiri dengan gol penalti dari Nicklas Bendtner untuk memastikan tim “Dinamit” lolos ke Rusia. Padahal, seperti dituturkan Eriksen sendiri, dirinya sempat

gugup luar biasa jelang berlaga. “Saya gugup luar biasa seharian, dan juga semalaman. Saya terus memikirkan partai penentuan ini,” ujarnya di Skysports. Bahkan rasa gugup itu masih terasa saat ia menitmenit pertama. Terlebih ketika tuan rumah mencetak gol cepat di menit ke-6. “Saya coba meredam rasa gugup itu dengan berusaha lebih terlibat dalam permainan. Mencoba menguasai bola lebih banyak lagi. Lebih agresif lagi, dan ternyata berhasil,” tuturnya lagi. Semua gol Eriksen merupakan gol berkelas. Tipikal khas gelandang dengan naluri gol tinggi. Gol pertama dicetak dari jarak 18 meter, diikuti gol kedua 20 meter, dan gol ketiga sebelas meter. Ia leluasa membombardir gawang Republik Irlandiadari lini kedua karena tak mendapat pengawalan ketat dari para bek lawan. Pelatih Denmark, Age Hareide mengamini Eriksen lebih bebas berkreasi di leg kedua ini ketimbang di

leg pertama yang berakhir 0-0, dimana ia terus dikuntit para bek lawan. “Saya terkejut mereka bermain dengan dua penyerang dan itu memberi banyak ruang di lini tengah untuk Eriksen. Saya ingin berterima kasih sebanyak-banyaknya (kepada Irlandia) karena sudah memberi dia ruang!” kata Hareide. Eriksen menyebut, hattrick itu pasti akan menjadi salah satu malam terindah dalam kariernya. “Sebab saya sangat jarang mencetak hattrick. Menjadi luar biasa ketika saya tiba-tiba bisa cetak hattrick di laga yang mengantarkan Denmark ke Piala Dunia. Jadi ini pasti tak akan terlupakan,” tuturnya. Total, kini Eriksen mengemas sembilan gol di babak kualifikasi, yang menjadikannya gelandang paling produktif selama kualifikasi PD 2-18 di Eropa. Hanya kalah produktif dari dua penyerang elite, Robert Lewandowski (16),

DIRECT POINTS

• DENMARK HANCURKAN REP. IRLANDIA 5-1 • CHRISTIAN ERIKSEN BORONG HATTRICK • DENMARK MELAJU KE PIALA DUNIA UNTUK KE-5 KALINYA

dan Cristiano Ronaldo (15) Ia memberi apresiasi tinggi kepada pelatihnya, Age Hareide, yang membuatnya makin tajam. “Secara mental saya berubah. Kini saya jadi lebih sering melepaskan tendangan langsung, ketimbang mengumpan. Lebih sering berpikir sebagai striker, ketimbang jadi gelandang,” ujarnya. Kemenangan 5-1 mengantar Denmark lolos kelima kalinya ke Piala Dunia. Tim Dinamit ini sebelumnya berkiprah di Piala Dunia 1986, 1998, 2002, dan 2010. Prestasi terbaiknya adalah lolos perempatfinal PD 1998. (Tribunnews/den)

KAMIS KLIWON

16 NOVEMBER 2017

20


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.