Tribun Jogja 18-11-2020

Page 1

Arus Lalu Lintas Kentungan Terkendali YOGYA, TRIBUN - Hari pertama penutupan Underpass Kentungan tidak berpengaruh besar terhadap kemacetan pada Selasa (17/11) pagi. Pantauan Tribun Jogja, kendaraan bergerak ramai lancar dari arah barat menuju timur pada pukul 09.49. Sebagian masyarakat telah mengetahui adanya penutupan Underpass Kentungan lantaran adanya proses pemeliharaan grill atau saluran air di salam underpass.  ke halaman 11

KR A/HASA N SA TR IBUN JOGJ

I

11), setelah gan, Selasa (17/ un nt Ke ss pa Under nutup jalan di intasi portal pe el m an ar nd Ke MENTARA PENUTUPANtaSE hingga besok. ra ditutup semen

Pengungsi Keluhkan Batuk Pilek  Rata-Rata Diderita Warga Lanjut Usia

TRIBUN JOGJA/RENDIKA FERRI

BERTAHAN - Pengungsi dari Desa Krinjing, Dukun, yang ber-

SLEMAN, TRIBUN - Petugas kesehatan di barak pengungsian Balai Desa Glagaharjo memastikan pengungsi dalam kondisi sehat. Koordinator Posko Kesehatan Barak Balai Desa Glagaharjo, Kalisvia Nurulita mengatakan, setiap hari ada petugas yang keliling untuk memeriksa kesehatan. Ia menyebut, secara umum pengungsi dalam kondisi sehat. Namun demikian, ada beberapa pengungsi lansia yang menga-

tahan di tempat pengungsian di Desa Deyangan, Mertoyudan, Kabupaten Magelang, Selasa (17/11).

 ke halaman 11

Guguran ke Kali Trising Sejauh 500 Meter BALAI Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) pada Selasa (17/11) melaporkan, sempat teramati sekali guguran ke Kali Trising, Senowo dengan jarak 500 meter antara pukul 06.00-12.00 WIB. Pada periode yang sama sempat pula terdengar suara guguran dengan kekuatan suara sedang se-

banyak 2 kali dari Babadan. Sebagaimana dijelaskan BPPTKG sebelumnya, guguran yang sering terjadi sejak status Gunung Merapi dinaikkan menjadi siaga adalah guguran dari material lava lama di sekitar tebing

Koordinator Posko Kesehatan Barak Balai Desa Glagaharjo

Lima Jam Gisel Diperiksa

Anastasia seusai diperiksa di Gedung Ditkrimsus Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (17/11). ANTARA FOTO/HAFIDZ MUBARAK

JAKARTA, TRIBUN - Gisella Anastasia alias Gisel akhirnya menjalani pemeriksaan sebagai saksi terkait kasus video asusila yang diduga mirip dirinya pada Selasa (17/11). Tiba di gedung Direktorat Reserse Krimiman Umum (Ditreskrimum) Polda Metro Jaya sekitar pukul 10.40 WIB, Gisel yang didampingi kuasa hukumnya, Sandy Arifin, menjalani pemeriksaan sekitar 5 jam. Gisel tak banyak bicara kepada awak media

Soodam

Video Pilihan TTerbaik

yang sudah menunggunya sejak pagi. Saat tiba di Polda Metro Jaya, ia mengarahkan mobil yang ia tumpangi ke bagian belakang gedung Ditreskrimum. Setelah mobil berhenti, Gisel membuka pintu dan langsung berlari kecil memasuki gedung untuk menjalani pemeriksaan. “Permisi, permisi,” katanya sambil melangkahkan kakinya dengan cepat.  ke halaman 11

Teror Semut

Perkembangan Pengadaan Vaksin Covid-19 Bagi Indonesia

Jokowi Siap Pertama Disuntik

Puisi GIRL group SECRET NUMBER berkesempatan membaca pesan-pesan dari fans Indonesia. Pesan yang dibacakan member Soodam ialah sebuah puisi. “Matamu yang indah menghilangkan hariku yang gundah. Suaramu yang lembut membuat hatiku tenang saat ribut. Tawamu yang merdu membuatku semakin merindu. Bawa kayu pakai ember, I love you SECRET NUMBER,” ujar

tribunjogja.com

Kalisvia Nurulita

 ke halaman 11

DIPERIKSA POLISI - Gisella

 ke halaman 11

Memang ada beberapa keluhan, tapi wajar. Sudah sepuh kalau hipertensi, ya, wajar. Batuk pilek itu karena kurang minum, sehingga memicu nyeri telan, dan pusing.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan vaksin Virus Corona (Covid-19) akan tiba di Tanah Air akhir bulan November ini. Namun vaksin yang tiba akhir November itu tidak akan langsung diberikan kepada masyarakat.

A

- Presiden Joko Widodo seusai ziarah nasional ke TMP Kalibata, Selasa (10/11). Jokowi menyatakan siap disuntik vaksin Covid-19.

DA sejumlah tahapan yang membuat pemerintah harus sangat berhati-hati dalam mengadakan vaksin Covid-19 bagi seluruh masyarakat Indonesia. Salah satunya vaksin perlu melalui sejumlah tahapan pengujian berdasarkan kaidah-kaidah ilmiah di Badan Pengawas Obat dan Makanan (Badan POM), sebelum diberikan kepada masyarakat. Hal ini disampaikan Jokowi dalam Talkshow Rossi Spesial yang tayang di Kompas TV, Senin (16/11) malam.

YOUTUBE ROLLING

@tribunjogja

VAKSIN

ANTARA FOTO/M. RISYAL HIDAYAT

 ke halaman 11 @tribunjogjafanspage

tribunjogja

tribunjogjatv


HOTLINE PUBLIC SERVICE 2

RABU PON 18 NOVEMBER 2020

Caranya ketik SMS dengan format: HPS (spasi) Isi keluhan, usulan atau pertanyaanlalu kirim ke

PEMBACA Tribun Jogja, sampaikan keluhan, juga usulan terkait pelayanan publik di sekitar Anda.

Jalan Jenderal Sudirman No 52 Yogyakarta

tribunjogja@gmail.com

0821 3384 6010

Kami akan mencarikan jawaban dan tanggapan dari pihak yang berkompeten di bidangnya. Misalnya tentang jalan rusak, pasar kumuh, layanan air, listrik, infrastruktur, administrasi kependudukan, tata kota, fasilitas publik dan lainnya. Mari jadikan daerah kita selangkah lebih baik.

Bisa juga melalui surat ke alamat,Redaksi HPS Tribun Jogja,

Atau bisa juga kirim email ke

Menumbuhkan Kesadaran Menjalankan Prokes Covid-19 KERUMUNAN massa di tengah pandemi Covid-19 sudah selayaknya tidak perlu diperdebatkan lagi. Sebab, kerumunan tersebut hampir pasti dapat memicu penyebaran virus corona. Angka kasus Covid-19 di Indonesia makin hari terus bertambah dengan jumlah yang besar. Hingga Selasa (17/11) data pemerintah menunjukkan tambahan 3.807 kasus baru Covid-19. Total kasus sejak pasien diumumkan kali pertama pada 2 Maret lalu sebanyak 474.455 orang. Ribut Raharjo Sementara untuk kasus sembuh dalam sehari kemarin ada penambahan 3.193 pasien Covid-19 sehingga total angka kesembuhan mencapai 398.636 orang. Sedang untuk angka meninggal dunia, pada periode 1617 November 2020, ada 97 pasien tutup usia sehingga angka kematian akibat Covid-19 di Indonesia mencapai 15.393 orang. Untuk angka kasus aktif 60.426 pasien Covid-19 dan ada 64.928 orang yang saat ini berstatus suspek terkait penularan virus corona. Hari-hari ini kita disuguhi kabar pro kontra tentang kerumunan massa dalam sebuah kegiatan di Jakarta. Sejumlah orang pun diperiksa, termasuk pejabat di dalamnya. Memperdebatkan dengan tujuan pembelaan diri jelas tak akan ada selesainya. Tetapi jika memperdebatkan bahwa kerumunan massa bisa memicu penyebaran virus corona, jelas hanya menghabiskan energi, karena memang tak perlu diperdebatkan. Sebenarnya yang kita butuhkan adalah kesadaran. Mulai dari diri kita sendiri. Sembari menunggu vaksin ditemukan, maka disipilin menjalankan protokol kesehatan adalah hal utama. Itu merupakan vaksin yang ampuh untuk saat ini. Kunci disiplin ya ada di diri kita sendiri. Terlebih, para tokoh yang seharusnya memberi contoh untuk disiplin protokol kesehatan. Sudah semestinya menyampaikan ajakan untuk disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan. Kita ingin pandemi ini segera berakhir. Bukan melulu karena soal ekonomi yang terpuruk karena pandemi. Mari kita tengok anak-anak kita yang hampir satu tahun tidak bisa bersekolah. Memang, pembelajaran jarak jauh atau via daring dilaksanakan. Tentu roh pendidikannya terasa kurang. Pertemuan tatap muka, bersosialisasi dengan guru dan teman sekolah, belajar bersama, bermain bersama adalah suatu kebutuhan bagi anak-anak. Merasakan pengalaman langsung, belajar langsung dengan sang guru, riuhnya tanya jawab siswa dan guru tanpa terganggu sinyal atau sudut pandang kamera smart phone, menjadi sebuah kebutuhan bagi mereka. Semoga kesadaran untuk turut serta memerangi penyebaran Covid-19 dengan cara disiplin menjalankan protokol kesehatan mulai dari mengenakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan dan menghindari kerumunan, semakin tumbuh. Semoga pandemi ini segera berakhir. (*) PUBLISHER: Herman Darmo VICE PUBLISHER: Agus Nugroho PEMIMPIN REDAKSI/PENANGGUNG JAWAB: Ribut Raharjo PRODUCTION MANAGER: Hendy Kurniawan NEWS MANAGER: Sigit Widya DIGITAL MANAGER: Ikrob Didik Irawan EDITOR SENIOR: Setya Krisna Sumargo EDITOR: Agus Wahyu Triwibowo, Agung Ismiyanto, Susilo Wahid Nugroho, Singgih Wahyu, Iwan Al Khasni, Joko Widiyarso, Rina Eviana Dewi, Mona Kriesdinar, Muchamad Fatoni, Yoseph Hary Wibowo, Hari Susmayanti REPORTER: Rento Ari Nugroho, Gaya Lufityanti, Yudha Kristiawan, Christi Mahatma, Kurniatul Hidayah, Amalia Nurul, Yosef Leon, Noristera Pawestri, Hanif Suryo, Wahyu Nugroho, Almurfi Sofyan, Miftahul Huda, Maruti A Husna, Sri Cahyani Putri, Nanda Ginting, Fatimah Artayu, Bunga Kartikasari PEWARTA FOTO: Hasan Sakri VIDEOGRAFER: Bramasto Adhy, Hamim Thohari SLEMAN: Santo Ari Handoko GUNUNGKIDUL: Alexander Ermando KULON PROGO: Irvan Riyadi BANTUL: Azka Ramadhan, Ahmad Syarifudin MAGELANG: Rendika Ferry Kurniawan KLATEN: Victor Mahrizal GRAFIS: Muhammad Fauziarakhman TATA WAJAH: Yoga Hersogama, Nugroho Saputro, Afifudin, Yusuf Haryanta OLAH VIDEO: Suluh Prasetya, Turibius Roswanda, Bayu Rusbianto STAF IT: Benny Mail, Arif Purnomo SEKRETARIS REDAKSI: Fembri Nugroho BUSSINES GENERAL MANAGER: Daryono ADVERTISING MANAGER: Leoni Tiendani PROMOTION & PR MANAGER: Adi Satria Mahardika CIRCULATION MANAGER: Domas Agustian AW PRINTING MANAGER: Supriyono HRGA MANAGER: Edy Utama FINANCIAL MANAGER: Ridwan Mulyatno JAKARTA GM CONTENT: Domuara Ambarita GM DIGITAL: Yulis Sulistyawan BIRO JAKARTA: Jalan Palmerah Selatan 3 Jakarta 10270 Telepon (021) 5356766 (7618) Faks (021) 5495360 ALAMAT REDAKSI/BISNIS: Jalan Jenderal Sudirman 52 Yogyakarta, TELEPON dan FAKS: (0274) 564061, EMAIL: tribunjogja@gmail.com WEBSITE: www.tribunjogja.com ALAMAT PERCETAKAN: Jalan Ring Road Barat Km. 8, Trihanggo, Sleman. REKENING: BRI, A/N. PT Media Tribun Yogya : 002901001264304, Bank BCA Cab, Sudirman, A/N. PT Media Tribun Yogya: 0373010500, TARIF IKLAN: DISPLAY HAL. 1: Rp100.000/mmk, DISPLAY BW: Rp22.500/mmk, DISPLAY FC: Rp45.000/mmk, IKLAN KOLOM: Rp10.000/mmk, IKLAN KELUARGA:Rp10.000/mmk, IKLAN BARIS: Rp25.000/mmk. ISI DI LUAR TANGGUNG JAWAB PERCETAKAN

tenang bro masih bisa kok hehehe...Dalam hal ini Pemkot Yogyakarta diharapakan agar berlaku proporsional dalam menyediakan tempat khusus merokok di kawasan Malioboro. Dengan jumlah tempat khusus merokok yang seimbang, diharapkan kawasan tersebut tetap menjadi rujukan yang nyaman bagi publik.

Duh malioboro jadi kawasan bebas merokok ya, gimana ini nasibku ya?jadi males mau main kesana

GRAFIS/FAUZIAHRAKHMAN

Perbaikan Jaringan Listrik

P

ELANGGAN PLN yang terhormat, dalam rangka meningkatkan pelayanan dan mengamankan pasokan listrik kepada pelanggan, maka dengan ini kami sampaikan informasi pekerjaan pemeliharaan jaringan listrik Rabu, 18 November 2020 Waktu : 10.00 - 14.00 WIB Tujuan/ keperluan : Pembangunan feeder PT KAI Lempuyangan Unit Layanan Pelanggan : YOGYAKARTA KOTA Lokasi pemeliharaan : Jl. Prof Dr Yohanes, Sagan, Samirono Rabu, 18 November 2020 Waktu : 10.30 - 14.30 WIB Tujuan/ keperluan : Penggeseran tiang Unit Layanan Pelanggan : SEDAYU Lokasi pemeliharaan : Pr Munggur, Pr Palem Hijau, Cokrokonteng, Pengkol, Pete, Karangmalang, Gesikan, Bantulan, Jetis, Nglarang, Candran, Jomboran, Tinom, Ngrajek, Cokrobedok, Nglarang Dan Sekitarnya Rabu, 18 November 2020 Waktu : 09.00 - 13.00 WIB Tujuan/ keperluan : Pe-

motongan pohon bersama BPBD dan pemeliharaan jaringan Unit Layanan Pelanggan : WONOSARI - Kab Gunungkidul Lokasi pemeliharaan : Ds. Logandeng Playen, Ds. Bandung Playen, Ds. Gading Playen, Ds. Banaran Playen Ds. Getas Playen, Ds. Ngleri Playen Dan Sekitarnya Rabu, 18 November 2020 Waktu : 10.00 - 13.00 WIB Tujuan/ keperluan : Pemeliharaan jaringan, pemangkasan dan pemotongan pohon dekat jaringan (ROW) Unit Layanan Pelanggan : WATES - Kab Kulonprogo Lokasi pemeliharaan : Durungan, Gunung Gempal, Kalikepek, Klainongko dan sekitarnya Rabu, 18 November 2020 Waktu : 10.00 - 13.00 WIB Tujuan/ keperluan : Pemeliharaan jaringan Unit Layanan Pelanggan : KALASAN Lokasi pemeliharaan : Dn Bangsan, Dn Krebet, Dn Kayen, Dn. Bokesan dan sekitarnya.

Citizen Journalism Drs. Sutanto Sekum Pengkab Percasi Bantul

berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dengan harapan pelanggan bisa segera menyala, dan kembali menikmati pelayanan listrik dari PLN Imbauan Keselamatan Ketenagalistrikan/ K2: 1.Jangan Mendirikan bangunan, Tiang Antena, Baliho berdekatan dengan jaringan listrik ( jarak aman minimal 2,5 meter dari jaringan listrik). 2. Jangan bermain layanglayang dibawah/dekat jaringan listrik 3. Jangan melempar/menerbangkan benda asing ke jaringan listrik 4. Jangan melakukan penebangan pohon, bambu, dan tanaman kainnya yang berdekatan dengan jaringan listrik tanpa berkordinasi dengan petugas PLN Humas PT PLN (Persero) UP3 Yogyakarta Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Jl. Gedongkuning No. 03 Banguntapan Bantul D.I.Yogyakarta

Mohon maaf atas ketidaknyamananya, PLN tetap

Izin Mendirikan RS di Bantul SIANG Tribun, kami berencana untuk mengurus izin pendirian rumah sakit di Bantul. Untuk mengurusnya, apa saja persyaratan yang diperlukan?. Terima kasih. 08782615XXXX Berikut persyaratannya: 1. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP) pemohon yang masih berlaku; 2. Fotokopi akta pendirian badan hukum dan perubahannya beserta pengesahan dari instansi yang berwenang; 3. Fotokopi proposal studi kelayakan yang sudah disahkan bagi pemohon baru; 4. Fotokopi master plan; 5. Fotokopi detail engineering design; 6. Fotokopi dokumen Pengelolaan dan Pemantauan Lingkungan (UKL-UPL); 7. Fotokopi sertifikat tanah/bukti ke-

Gol A B O AB

WB 4 17 2

PRC 32 31 18 7

TC 17 4 30 -

Gol A B O AB

pemilikan tanah atas nama badan hukum pemilik rumah sakit; 8. Fotokopi IMB (Izin Mendirikan Bangunan) sesuai peruntukannya; 9. Surat pernyataan sanggup tunduk dan patuh terhadap ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku dan sanggup dikenakan sanksi; 10. Fotokopi hasil pemeriksaan kualitas air yang memenuhi syarat yang masih berlaku; 11. Denah lokasi; dan 12. Rekomendasi dinas kesehatan. Durasi 11 hari. Masa berlaku 1 tahun (perpanjangan 1 kali).

WB 10 11 16 7

WB 5 2 4 -

PRC 4 2 4 0

TC 0 0 0 0

Gol A B O AB

WB 36 23 53 9

PRC 7 4 19 2

TC 2 1 2 0

- Andhita Wicaksono saat menundukkan pecatur Kretek Rafi Kurniawan dalam Turnamen Catur Bantul Cup 2020.

Andhita Juara Pertama Catur Bantul Cup PECATUR dari Bantul Andhita Wicaksono tampil sebagai Juara pertama dalam Turnamen Catur Bantul Cup 2020 setelah sampai berakhirnya babak ke-9 mampu mengemas poin 7,5 diikuti peringkat 2-3, M.Aditya Farhan (Banguntapan) dan Michael Anggit Prasaja (Pajangan). Ketiganya berhak atas trophy tetap dan uang pembinaan. Sekum Pengkab Percasi Bantul, Drs. Sutanto, menjelaskan, turnamen yang berlangsung dua hari (78/11/2020) di bangsal Rumah Dinas Bupati Bantul diikuti 46 peserta terdiri 37 putra dan 9 putri menggunakan sistem swiss 9 babak catur cepat 15 menit increment 5 detik. “Sebenarnya banyak pecatur yang ingin berpartisipasi, namun karena masih dalam masa pandemi Covid-19 peserta dibatasi hanya 46. Semua hari mengikuti protokol kesehatan : datang cuci tangan, di ukur suhu tubuhnya, menggunakan masker. Meja satu dengan lainnya juga diberi jarak lebih dari satu meter. Prokes memang harus ketat, karenanya turnamen kali ini pun harus dengan izin resmi dari gugus covid Kabupaten Bantul,” terang Sutanto. Ketua Bidang Binpres Pengkab Percasi Bantul selaku Ketua Panitia, Mz.Ramoes, menambahkan, Turnamen Catur Bantul Cup digelar untuk menyeleksi tim bayangan Porda cabor catur. Untuk memperoleh tim yang solid dan berkualitas seleksi akan diadakan sebanyak tiga kali. Menurut rencana seleksi kedua akan digelar sekitar April 2021, dan seleksi ketiga kisaran Agustus 2021. “Dalam seleksi ini ada peringkat sepuluh besar mendapatkan poin secara berjenjang.Juara satu (10), juara dua (9), juara 3(8) dan seterusnya sampai peringat 10 (1 poin). Pemberian poin ini berlaku juga untuk seleksi tahap kedua maupun ketiga. Dan pada akhir seleksi tahap ketiga akan diketahui siapa yang masuk tim bayangan secara tetap,” imbuh pria yang akrab dipanggil Pak Jack. Adapun hasil kejuaran selengkapnya adalah, kelompok umum. Peringkat 4-10 adalah, Prasetio Budi, MP (Kasihan), Sudarno (Kasihan), Rusli Sayudi (Pandak), Daryono (Bantul), M.HaidarDaffa (Pandak), Rafi Kurniawan (Kretek), Riswantara (Banguntapan). Kelompok putri, peringkat 1-3 adalah Annastya Adreyani Eka Suci (Banguntapan), Ghina Wintang Alfiana (Piyungan) dan Bintang Permata Hati. (*)

KIRIM tulisan berita Anda minimal 180 kata ke email:tribunwarga@gmail.com. Lampirkan foto head-shot dan foto liputannya.

dpmpt.bantulkab.go.id

Gol A B O AB

ISTIMEWA

MENANG

Gol A B O AB

WB 8 26 6 1

PRC PLMA 12 14 6 0

Subuh Dzuhur Ashar Maghrib Isya’

04.14 WIB 11.33 WIB 14.48 WIB 17.35 WIB 18.44WIB

RSPAU dr. S. Hardjolukito, 444562,

, Denpom IV/2 Yogyakarta, 566103, 623733, puskodal_denpom42@yahoo.co.id, RSU Bethesda Lempuyangwangi, 512257, 588002 RS Condong Catur, (0274) 887494

tribunjogja.com

@tribunjogja

@tribunjogjafanspage

tribunjogja

tribunjogjatv


TRIBUN BIZ 3

RABU PON 18 NOVEMBER 2020

Ada Harapan dari Pariwisata dan UMKM Pemerintah DIY Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Membaik Lagi di Triwulan IV

TRIBUN JOGJA/SANTO ARI

INOVASI

- Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KpW BI) DIY meluncurkan aplikasi SIAP dan SIPUL OPUK, Selasa (17/11), di Hotel Tentrem.

Semakin Gampang Dapatkan Uang Layak Edar zzBI DIY Luncurkan Aplikasi SIPUL OPUK dan SIAP YOGYA, TRIBUN - Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KpW BI) DIY meluncurkan dua aplikasi sistem informasi sekaligus pada Selasa (17/11) di Hotel Tentrem. Hal ini dimaksudkan untuk mengembangkan konsep BI Digital sebaga budaya kerja dengan pengoptimalan kemajuan teknologi. Dua aplikasi tersebut yakni Sistem Informasi Anti Pencucian Uang dan Pencegahan Pendanaan Terorisme (SIAP) serta Sistem Informasi Penarikan Uang Lusuh dan Optimalisasi Pengedaran Uang Koin (SIPUL OPUK). Kepala KpW BI DIY, Hilman Tisnawan menjelaskan bahwa aplikasi ini sudah bisa dimanfaatkan di DIY dan juga berpotensi dikembangkan di tingkat nasional. SIPUL OPUK menurutnya sebuah platform digital untuk membantu masyarakat memperoleh uang layak edar dan tepat pecahan. “Kalau selama ini masyarakat yang ingin menukarkan uang harus ke bank, sekarang kami tambah titik-titiknya. Masyarakat cukup menggunakan aplikasi ini, kemudian mendatangi titik penukaran uang, ada supermarket, swalayan. Jadi lebih dekat ke masyarakat,” ujarnya. Selain penukaran uang lusuh, sistem ini juga digunakan untuk optimalisasi uang logam. Dalam program ini, pihaknya sudah menggandeng 12 retailer yang membantu mengedarkan uang pecahan

terkecil hingga terbesar kepada masyarakat dan akan diperluas lagi. Adapun aplikasi SIAP sebagai alat pendeteksi atau early warning terhadap transaksi yang mencurigakan, sekaligus cara untuk memerangi tindak kejahatan pencucian uang dan pendanaan terorisme. Ia menilai, Kegiatan Usaha Penukaran Valuta Asing Bukan Bank (KUPVA) selama ini kesulitan melakukan pendeteksian, lantaran setiap penukaran uang dilakukan secara manual. Aplikasi ini juga akan memperlancar kedatangan orang asing Indonesia. Hilman menjelaskan bahwa aplikasi ini akan mendukung pariwisata karena bekerjasama dengan KUPVA yang terpercaya, berizin, dan memiliki pola manajemen yang baik. “Dengan demikian, tidak ada alasan lagi bertransaksi di Indonesia menggunakan bukan rupiah,” tandasnya. Edi Sulistyono, Ketua KUPVA DIY mengapresiasi inovasi yang telah diluncurkan oleh KpW BI DIY. Ia berharap aplikasi ini dapat diterapkan di seluruh tempat penukaran uang. “Kita bisa memberikan informasi dan bisa saling kontrol, saling koreksi dan kerja sama antar money changer karena sistemnya yang online. Seandainya ada tindakan yang mencurigakan, kita bisa langsung mendeteksi. InsyaAllah dengan ini DIY akan aman,” tuturnya. (nto)

YOGYA, TRIBUN - Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) optimistis pertumbuhan ekonomi di wilayahnya akan lebih baik pada triwulan IV 2020. Penilaian itu berdasarkan tumbuhnya sektor pariwisata dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang mendorong pertumbuhan ekonomi DIY. Kepala Biro Administrasi Perekonomian dan SDA, Sekretariat Daerah (Setda) DIY, Ni Made Dwipanti Indrayanti menjelaskan bahwa perekonomian DIY triwulan III 2020 masih mengalami kontraksi sebesar 2,84 persen (yoy). Namun, dengan kondisi saat ini, ia optimistis perekonomian DIY pada kuartal akhir tahun ini tetap tumbuh. “Ada effort cukup bagus dari kontraksi dalam, kemudian ringan,” ujarnya, Selasa (17/11). Ia mengungkapkan, masih ada harapan pada sektor-sektor yang akan mendorong pertumbuhan ekonomi DIY pada triwulan IV 2020 ini, seperti industri pariwisata, UMKM, dan sektor pertanian. Ketiga sektor inilah yang diharapkan masih bisa bertahan dan berkontribusi terhadap peningkatan pertumbuhan ekonomi di DIY pada triwulan mendatang. Ia menilai aktivitas perekoJANGAN BERHENTI BERHARAP

zz Perekonomian DIY

masih terkontraksi pada triwulan III 2020, namun optimisme tetap ada dalam mendorong pertumbuhannya. zz Pemerintah DIY menaruh harapan pada sektor pariwisata dan UMKM yang diharapkan bisa bertahan dan berkontribusi terjadap perekonomian. zz Sektor pendukung pariwisata, seperti akomodasi dan makan minum hingga transportasi tercatat terus tumbuh di triwulan III.

nomian di DIY memang harus berjalan sedikit-sedikit dan jangan sampai stuck atau berhenti. “Kita lihat industri pariwisata DIY sudah mulai membuka diri dengan tingkat kehati-hatian yang tinggi, mengingat penambahan kasus positif Covid-19 di DIY masih tergolong tinggi. Ekonomi tetap harus dibuka dan dilaksanakan, tetapi protokol kesehatan juga harus dilakukan,” ungkapnya. Dengan kondisi ini, ia sangat optimistis pertumbuhan perekonomian DIY akan mengarah ke positif ke depannya. Pemerintah DIY juga terus melakukan berbagai upaya dan strategi guna mendorong geliat pertumbuhan ekonomi di DIY. Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) DIY mencatat perekonomian setempat pada triwulan III 2020 masih tumbuh minus jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Namun demikian, Kepala Bappeda DIY, Beny Suharsono mengatakan bahwa pada pada triwulan III ini tampak ada perbaikan jika dibandingkan dengan triwulan II 2020. Tekanan kontraksinya lebih ringan dari sebelumnya 6,72 persen menjadi 2,84 persen. “Jika kita melihat pada kenyataannya, memang teramati berbagai kegiatan perekonomian di DIY sudah kembali bergeliat. Perekonomian DIY triwulan III 2020 tumbuh dibanding triwulan II 2020. Ini artinya, perekonomian DIY dapat dikatakan menuju pemulihan,” ujar Beny. Bergeliat Ia mengungkapkan, kegiatan pariwisata maupun meeting, incentive, convention, and

Kita lihat industri pariwisata DIY sudah mulai membuka diri dengan tingkat kehati-hatian yang tinggi, mengingat penambahan kasus positif Covid-19 di DIY masih tergolong tinggi. exhibition (MICE) mulai bergeliat kembali di DIY pada triwulan III 2020. Selain itu, sektor akomodasi dan makan minum tumbuh 43,86 persen, kemudian sektor transportasi dan pergudangan pun tumbuh 23,17 persen pada triwulan III 2020. Walau belum pulih sepenuhnya, ia melihat data menunjukan ada arah perkembangan perbaikan ekonomi yang positif bagi DIY. Maka dari itu, ia menekankan agar pelaksanaan program atau kegiatan ekonomi wajib beradaptasi dengan kebiasan yang baru, dengan

memperhatikan penerapan CHSE atau cleanliness (kebersihan), health (kesehatan), safety (keamanan), dan environment (ramah lingkungan). “Kami menerapkan strategi pemulihan ekonomi DIY yaitu mitigasi risiko dengan pencegahan penyebaran Covid-19, dengan pembatasan dan penerapan protokol kesehatan sesuai dengan perkembangan situasi,” ujarnya. Peningkatan kapasitas dalam penerapan protokol kesehatan, dicontohkannya untuk pelaku pariwisata dengan menerapkan CHSE. Kemudian, penyiapan sarana, protokol dan sistem pelayanan kepariwisataan yang mendukung adaptasi kebiasaan baru. Lantaran kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) masih belum pulih, perlu fokus pada pasar domestik terlebih dahulu untuk mendorong geliat perekonomian. Di sektor lain, disebutnya bahwa proyek strategis nasional di DIY dipastikan masih akan dilaksanakan, seperti pembangunan jalan tol, Jalur Jalan Lintas Selatan (JJLS) dan sebagainya. Dampak dari kegiatan infrastruktur dapat ditangkap sebagai stimulus pertumbuhan pusat-pusat kegiatan ekonomi. (nto)

PLN Berikan Bantuan Pengembangan Usaha KAJA Shibori YOGYA, TRIBUN - PT PLN (Persero) Unit Pembangunan Jawa Bagian Tengah II melalui program corporate social responsibility (CSR) melaksanakan serah terima bantuan pengembangan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), pekan lalu. Program ini merupakan realisasi dari kegiatan pemetaan sosial yang dilaksanakan PLN UIP JBT II untuk melihat potensi sumber daya manusia, sebagai upaya mendorong kemajuan dan kesejahteraan masyarakat dari sisi community development, terutama di sekitar area kerjanya. Hal ini juga sejalan dengan program pemerintah untuk terus mendorong pengembangan UMKM. Target penerima bantuan kali ini adalah KAJA Shibori yang berada di sekitar Kantor Induk PLN UIP JBT II, yaitu di wilayah Kecamatan Umbulharjo, Kota Yogyakarta. Bantuan diserahkan oleh Taufiqur Rohman, Manajer Subbidang Pertanahan PLN UIP JBT II kepada pemilik UMKM KAJA Shibori, pasangan suami isteri Indra dan Heppy. Kelompok UMKM Binaan PLN tersebut menyambut baik program tersebut. Bergerak di dunia fashion, tribunjogja.com

ISTIMEWA

DUKUNGAN - PT PLN Lewat UIP JBT II membuktikan komitmennya dalam memajukan UMKM dengan memberikan bantuan perlengkapan usaha bagi Kaja Shibori di Umbulharjo, Kota Yogya, belum lama ini.

penjualan produk UMKM Kaja Shibori sebelum pandemi dilakukan melalui keikutsertaan dalam pameran-pameran. Saat ini penjualan diutamakan secara online di berbagai marketplace, yang menuntut metode pemasaran tepat, terutama pada kualitas konten. “Bantuan dari PLN sangat bermanfaat untuk Kaja Shibori. Dengan bantuan ini, kami bisa membeli perlengkapan untuk mendukung penjualan online, terutama di masa pandemi sekarang ini,” kata Indra. Bantuan perlengkapan itu menurutnya sangat membantu dalam urus-

an kualitas foto produk, pembuatan konten, maintain toko online, sampai administrasi keuangan. Pihaknya juga bisa meningkatkan kapasitas produksi sampai 2-3 kali lipat dari biasanya. “Semoga usaha kami bisa semakin berkembang,” imbuh Heppy. Sementara itu, Taufiqur Rohman berharap bantuan dari PLN semakin menggerakkan roda bisnis UMKM KAJA Shibori. “Di masa seperti ini para pelaku usaha harus mampu bertahan dan bersaing dengan melakukan penyesuaian dengan kondisi yang semakin dinamis,” kata dia. (rls/ ord)

@tribunjogja

@tribunjogjafanspage

tribunjogja

tribunjogjatv


JATENG SQUARE MAGELANG-KLATEN

4

RABU PON 18 NOVEMBER 2020

Tebing 50 Meter Timbun Rumah Empat Tewas, Satu Orang Masih Dalam Pencarian BANYUMAS, TRIBUN - Setelah dilakukan serangkaian pembersihan material lumpur, Selasa (17/11), dua korban tertimbun longsor di Dusun Kalicawang, Desa Banjarpanepen, Kecamatan Sumpiuh, Kabupaten Banyumas ditemukan. Dua korban tersebut atas nama Lucas (11) yang ditemukan sekira pukul 14.30 dan Yudas (7) ditemukan sekira pukul 16.20. Keduanya ditemukan dalam keadaan meninggal dunia yang selanjutnya dibawa ke Puskesmas Sumpiuh 2. “Pukul 17.00, operasi SAR dihentikan sementara dengan hasil korban ditemukan tiga orang dan satu orang masih dalam pencarian. Untuk pencarian satu orang dilakukan Rabu (18/11) pagi,” ujar Humas KPP Basarnas Cilacap, Saiful, Selasa (17/11). Dua korban yaitu Lucas dan Yudas yang ditemukan itu adalah anak Wagiah (42) dan Basuki (52). Wagiah sebelumnya sudah dapat ditemukan pada Selasa (17/11) pagi dalam keadaan meninggal. Sementara Basuki belum ditemukan dan diduga masih tertimbun longsoran tanah. Longsor yang menimpa satu keluarga di Banyumas tersebut terjadi pada Selasa (17/11) sekira pukul 03.00. Akibat diguyur hujan sejak

DUKA DI BANYUMAS zz Hujan deras picu bencana longsor di sejumlah kecamatan di Kabupaten Banyumas, Selasa (17/11)

zz Empat orang tewas dalam peristiwa tersebut sementara satu orang masih dilakukan pencarian

zz Pencarian satu orang belum ditemukan akan dilakukan Rabu (18/11) hari ini

Senin (16/11) pukul 23.00 sampai Selasa (17/11) pukul 04.00, tebing tanah dengan ketinggian sekira 50 meter menimbun dua rumah warga. “Satu keluarga tertimbun, terdiri dari empat orang, yaitu suami istri dan dua orang anaknya. Longsor paling parah menimpa satu rumah yang menimbun satu keluarga tersebut,” ujar Kepala Desa Banjarpanepen, Mujiono. Menurutnya tidak ada tanda-tanda khusus sebelum terjadinya longsor, karena di daerah tersebut memang sering diguyur hujan. Hanya saja, durasi hujan pada malam kemarin terhitung panjang yaitu hampir lima jam. “Mungkin lagi tidur nyenyak-nyeyaknya. Keluarga tersebut terdiri atas lima orang, suami istri dan tiga anak. Anak yang pertama kebetulan sedang menginap di rumah saudarnya, sehingga selamat,” jelas Mujiono. Selain itu, empat keluar-

ga di sekitar lokasi kejadian juga sudah dievakuasi untuk mengantisipasi longsor susulan. “Empat keluarga sudah diungsikan, dua rumah yang berada di atas (lokasi rumah yang tertimbun longsor) dan dua rumah di bawahnya,” kata Dandim 0701/Banyumas Letkol Inf Chandra. Longsor susulan dimungkinkan terjadi apabila wilayah tersebut diguyur hujan kembali. “Karena lokasi tersebut masih rawan, apalagi nanti kalau terjadi hujan lagi, tidak menutup kemungkinan akan terjadi longsor susulan, sehingga empat KK tersebut kami ungsikan,” jelas Chandra. Pasalnya, tebing yang longsor tersebut cukup tinggi dan curam. Chandra menambahkan, longsor juga terjadi di beberapa titik akses jalan menuju lokasi tersebut. “Akses jalan menuju lokasi ini juga ada beberapa titik longsor, ada tiga titik, titik yang terakhir kejatuhan batu,” ujar Chandra. (Tribun Banyumas/kpc)

DOK BASARNAS CILACAP VIA KOMPAS.COM

EVAKUASI - Tim SAR gabungan mengevakuasi jasad korban tewas akibat tertimbun material longsor di Grumbul Kali Cawang, Desa Banjarpanepen, Kecamatan Sumpiuh, Kabupaten Banyumas, Selasa (17/11).

Enam Kecamatan Terdampak

SETIDAKNYA enam kecamatan di Kabupaten Banyumas terdampak bencana banjir dan tanah longsor pada Selasa (17/11). Hal itu dipicu karena intensitas hujan lebat terus menerus yang cukup tinggi terjadi sejak Senin malam hingga Selasa dini hari. Kepala BPBD Kabupaten Banyumas, Titik Puji Astuti menyampaikan, ada enam titik bencana yang terdampak banjir dan tanah longsor di Banyumas.

Pedagang Pasar Tiga Lantai Mulai Pindah KLATEN, TRIBUN - Sejumlah pedagang di Pasar Tiga Lantai atau yang biasa disebut Pasar Gede Klaten mulai mengosongkan kios-kios yang mereka huni, Selasa (17/11). Mereka, akan pindah ke pasar darurat di Jalan Kopral Sayom, Desa Karanganom, Kecamatan Klaten Utara. Pantauan di Pasar Tiga Lantai sekitar pukul 14.00 WIB, sejumlah pedagang tampak sibuk mengemas barang dagangan yang berada di kios-kios miliknya. Di lantai tiga pasar itu, sebagian besar kios atau lapak pedagang tampak sudah mulai kosong. “Sudah banyak yang ngangsur (mulai) untuk pindah, kalau saya masih belum. Menyiapkan kios di sana (pasar darurat) dulu biar pindahannya tidak ribet,” ucap salah seorang pedagang soto di lantai tiga pasar tersebut, Maendari. Sementara itu, salah seorang pedagang pakaian Maryati, yang berjualan di lantai dua pasar itu memilih untuk masih berjualan sembari bersiap-siap untuk mulai memindahkan barang-barang dagangannya. “Barang dagangan saya sebagaian sudah ada yang dipindah, sembari menunggu pindah semuanya saya tetap berjualan. Soalnya kemarin langganan ada yang mau belanja hari ini (Selasa),” kata dia.

TRIBUN JOGJA/ALMURFI SYOFYAN

KOSONGKAN KIOS - Salah seorang pedagang mulai mengosongkan kios baju miliknya yang berada di Pasar Tiga Lantai Klaten, Selasa (17/11). Sekadar informasi, Pasar Tiga Lantai diketahui sudah berusia 25 tahun dan akan direnovasi oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) RI. Pembangunan menggunakan anggaran sebesar Rp30 miliar bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) Waktu satu minggu Pemerintah Kabupaten Klaten melalui Dinas Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disdagkop dan UKM) Klaten menargetkan pedagang Pasar Tiga Lantai atau Pasar Gede Klaten untuk mengosongkan kios mulai Senin (16/11) hingga Senin (23/11) mendatang.

Terkait hal ini, semua pedagang sudah diberitahu untuk mengosongkan kios-kios tersebut karena sudah selesainya pembangunan pasar darurat. “Pedagang sudah diberitahu. Pengosongan kios selama seminggu, terakhir itu pada Senin, 23 November 2020 pekan depan,” ujar Kepala Disdagkop dan UKM Klaten, Bambang Sigit Sinugroho. Menurut Bambang, pasar darurat yang berada di Jalan Kopral Sayom itu bisa menampung sekitar 1300 pedagang, sesuai dengan jumlah pedagang Pasar Tiga Lantai yang akan direlokasi. Setelah semua pedagang pindah, pengerjaan revitalisasi akan segera dimulai. (mur)

Hewan Ternak Pengungsi Dapat Layanan Pengobatan ANTISIPASI hewan ternak mengalami stres di pengungsian, Pemerintah Kabupaten Klaten melalui Dinas Pertanian Ketahanan Pangan dan Perikanan (DPKPP) Klaten menyiagakan dokter hewan bagi hewan ternak pengungsi Gunung Merapi. “Hewan ternak ini kalau turun kadang stres, kadang tidak mau makan. Nanti dikasih obat sesuai penyakit yang terdeteksi. Kita siagakan dokter hewan untuk memeriksanya,” kata Kepala Di-

nas Pertanian Ketahanan Pangan dan Perikanan (DPKPP) Klaten Widiyanti, Selasa (17/11). Selain itu, disiapkan kandang komunal untuk menampung ribuan sapi milik pengungsi jika Gunung Merapi benarbenar erupsi. Kandang komunal tersebut disiapkan di tiga desa masuk Kawasan Rawan Bencana (KRB) Gunung Merapi, yakni Balerante, Tegalmulyo dan Sidorejo. “Lahannya sudah ada, sudah dise-

kat-sekat dengan bambu. Kalau di Balerante itu kan sudah ada yang dibuat BPBD. Kalau Tegalmulyo dan Sidorejo kan masih dalam bentuk lapangan. Nanti dibuat kandang dengan bambubambu dan dikasih terpal,” tambahnya. Sebagaimana diketahui, hingga saat ini sudah ada 128 sapi milik pengungsi Gunung Merapi dari Desa Balerante, Kecamatan Kemalang yang dievakuasi. (mur)

Brimob Disiagakan di Posko Tanggap Bencana Merapi SATUAN Brimob Polda Jateng telah disiagakan di Posko Tanggap Bencana di Kabupaten Magelang, Selasa (17/11). Selain personel, Brimob juga menyiapkan peralatan SAR, dapur lapangan, water treatment dan lima unit kendaraan truk untuk evakuasi warga. Komandan Batalyon A Pelopor Kompol Supandi, mengatakan, Brimob Polda Jateng menyiagakan personel dan peralatan SAR di lapangan Jumoyo, Ketribunjogja.com

camatan Salam, Kabupaten Magelang. Selain peralatan SAR, disiapkan juga dapur lapangan yang mampu memasak 1500 porsi makanan siap saji dalam waktu 2 jam. Water treatment untuk mengubah air kotor menjadi air minum dan lima unit kendaraan truk yang siap digunakan untuk mengevakuasi warga. “Kami dari Semarang mendirikan Posko di Magelang ini sebagai wujud @tribunjogja

kesiapan menanggulangi hal-hal yang tidak diinginkan jika erupsi sewaktuwaktu. Personel kami satu kompi sudah siap, peralatan kami SAR lengkap dengan dapur lapangan dan water treatment sudah siap,” ujarnya, Selasa (17/11). Selain di Magelang, pihaknya juga menyiagakan Posko di Desa Tlogolele, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali. (rfk) @tribunjogjafanspage

Enam daerah terdampak tersebut yakni Kecamatan Kemranjen, Sumpiuh, Tambak, Purwojati, Lumbir, dan Gumelar. “Hasil pendataan sementara hingga Selasa sore, tercatat 67 kejadian tanah longsor dan 11 kejadian banjir,” kata Titik Menurut Titik, dalam peristiwa tersebut, empat orang dilaporkan tewas dan satu orang belum ditemukan akibat tertimbun material longsor. Tiga

orang yang terdiri dari ibu dan dua anak dilaporkan tewas akibat longsor yang menimpa rumah di Desa Banjarpanepen. Selain itu, satu orang asal Desa Bogangin, Kecamatan Sumpiuh juga dilaporkan tewas tertimpa longsor. “Tanah longsor menimpa rumah warga. Diperkirakan pemilik rumah masih di dalam rumah saat terjadi longsoran,” ujar Titik. (kpc)

KPU Fasilitasi Pemungutan Suara untuk Warga Binaan Lapas MAGELANG, TRIBUN Warga binaan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) II A Magelang tetap dapat menggunakan hak pilihnya pada Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Magelang Tahun 2020 nanti. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Magelang memfasilitasi pemungutan suara bagi mereka. Jumlah warga di sana yang terdaftar di Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pilkada 2020 Kota Magelang adalah sebanyak 67 orang. Ketua KPU Kota Magelang, Basmar Perianto, mengatakan, pihaknya telah melaksanakan sosialisasi terhadap warga binaan di dalam lapas. Dalam sosialisasi tersebut, pihaknya menyampaikan berbagai materi sosialisasi. Seperti tata cara pemungutan suara saat pandemi, daftar pasangan calon dan visi misi paslon, dan daftar pemilih tetap (DPT) warga binaan lapas. Ia mengata-

DOK. KPU KOTA MAGELANG

SOSIALISASI

- Sosialisasi Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Magelang Tahun 2020 di Lapas II A Magelang, Kota Magelang oleh KPU Kota Magelang, Selasa (17/11).

kan, hak memilih adalah hak semua warga negara, tak terkecuali warga binaan lapas. “Hak memilih adalah hak konstitusional warga negara dan tidak terkecuali bagi warga binaan lapas,” ujarnya, Selasa (17/11) saat sosialisasi Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Magelang Tahun 2020 di Lapas II A Magelang, Kota Magelang. Pelayanan pemungutan suara nanti akan difasilitasi oleh KPU Kota

Magelang. Tidak adanya tempat pemungutan suara khusus di lapas, maka pelayanan di lapas dilayani oleh TPS 1 Kelurahan Cacaban. “Dikarenakan tidak adanya tempat pemungutan suara (TPS) khusus di lapas maka pelayanan di lapas dilayani oleh TPS 1 Kelurahan Cacaban,” katanya. Basmar pun mengimbau kepada seluruh warga binaan dapat menggunakan hak memilih dengan baik dan tidak golput. (rfk)

Polisi Bekuk Pelaku Pembunuhan Siswi Dalam Kamar Hotel UNGARAN, TRIBUN - Terduga pelaku pembunuhan DF (17) siswi sebuah SMA di Demak ditangkap polisi dalam pelariannya di Surabaya. Pelaku pembunuhan ini beraksi di dalam sebuah kamar hotel di Bandungan, Kabupaten Semarang. Jasad DP yang menjadi korban pembunuhan ditemukan di Hotel Frieda, Minggu (15/11) sekira pukul 13.00 WIB. Kurang dari 24 jam setelah jenazah ditemukan, Satuan Resmob Polres Semarang berhasil menangkap terduga pelaku pembunuhan tersebut. Kasat Reskrim Polres Semarang AKP Ongkoseno Sukahar mengatakan tersangka utama yang diduga kuat menjadi pelaku pembunuhan adalah seorang pria. Adapun motif pembunuhan terhadap remaja DF masih didalami penyidik. “Mohon maaf ini kami masih dalam perjalanan pulang dari Surabaya mengejar pelaku. Informasi sementara yang dapat saya sampaikan terbatas lengkapnya nanti saat gelar perkara. Intinya terduga pelaku pembunuhan sudah kami tangkap,” terang Ongkoseno, Selasa (17/11) Menurut AKP Ongkoseno, pelaku setribunjogja

belum melarikan diri lebih dulu menjual dua barang berharga milik korban. Masing-masing sepeda motor matic warna hitam dan sebuah handphone di Kabupaten Demak. Kedua barang tersebut telah disita petugas sebagai barang bukti. AKP Ongkoseno menjelaskan, polisi masih terus melakukan pendalaman, termasuk latar belakang pelaku. Yang jelas lanjutnya, dugaan sementara kepolisian pelaku memiliki motif menguasai harta milik korban. “Karena ini kami masih harus memproses data pelaku seperti pencocokan identitas NIK serta pendalaman motif. Kemungkinan adanya tersangka lain belum dapat memberikan keterangan detail. Nanti secepatnya kami akan gelar kasus bersama Kapolres Semarang,” tandasnya. Diberitakan sebelumnya, jenazah seorang pelajar perempuan asal Demak ditemukan di Hotel Frieda, Kecamatan Bandungan, Kabupaten Semarang, Minggu (15/11) siang. Tim Inafis Polres Semarang menyimpulkan yang bersangkutan menjadi korban pembunuhan. (Tribun Jateng) tribunjogjatv


MALIOBORO BLITZ 5

RABU PON 18 NOVEMBER 2020

Haryadi Minta Tempat Khusus Merokok di Malioboro Proporsional

TRIBUN JOGJA/HASAN SAKRI

KAWASAN TANPA ROKOK - Sebuah papan pemberitahuan tentang Malioboro Kawasan

Tanpa Rokok terpajang di Pedestrian Jalan Malioboro, Kota Yogyakarta, Senin (16/11). Perokok sembarangan dapat didenda sebesar Rp7,5 juta atau kurungan 1 bulan penjara.

YOGYA, TRIBUN - Wali Kota Yogyakarta, Haryadi Suyuti meminta Satgas kawasan tanpa rokok (KTR) Pemkot Yogyakarta agar berlaku proporsional dalam menyediakan tempat khusus merokok di kawasan Malioboro. Dengan jumlah tempat khusus merokok yang seimbang, diharapkan kawasan tersebut tetap menjadi rujukan yang nyaman bagi publik. “Ada tempat-tempat yang tidak boleh, tapi kan tempat yang boleh merokok kami sediakan juga. Makanya saya minta Satgas KTR untuk secara seimbang menyediakan fasilitas itu,” kata Haryadi, Selasa (17/11). Dia mengemukakan, jangan sampai penerapan aturan tertentu tidak pula disiapkan dengan program pendukung maupun fasilitas penunjang. Sehingga, akan terkesan Pemkot belum siap dalam kebijakan itu. “Contohnya saja di Malioboro tidak boleh buang air kecil, kalau fasilitas toiletnya tidak disediakan kan pengunjung yang malah repot, makanya saya

minta penyediaannya agar seimbang,” ujar dia. Malioboro sebagai KTR sebenarnya bukan satu-satunya tempat yang dilarang bagi perokok. Dalam Peraturan Daerah (Perda) Nomor 2 Tahun 2017 tentang KTR sejumlah tempat disebut pula mesti steril dari perokok yakni mencakup lingkungan perkantoran, tempat pelayanan kesehatan, tempat pendidikan, tempat bermain anak, tempat ibadah, angkutan umum, tempat umum, dan tempat lain yang ditetapkan oleh pemerintah. Dalam penerapannya, Malioboro sebagai destinasi wisata yang telah menerapkan KTR diharapkan mampu menjadi kawasan percontohan bagi tempat wisata lain. Penerapan itu juga bakal didukung oleh Jogoboro yang bakal menegur pengunjung yang masih abai. Baharuddin Kamba, Anggota Forpi Kota Yogyakarta Bidang Pemantauan dan Investigasi, mengatakan, pihaknya meminta Pemkot setempat untuk gencar melakukan sosialisasi dan peninda-

kan jika terdapat pengunjung yang lalai dalam aturan itu. Selain itu, dia juga menyebut fasilitas yang telah disediakan berupa tempat khusus bagi perokok juga mesti dirawat dan dijaga kebersihannya. Pasalnya, dirinya kerap menemui bahwa tempat khusus merokok tidak terawat dan banyak fasilitas yang rusak. “Berdasarkan pemantauan Forpi Kota Yogyakarta selama ini atas keberadaan tempat khusus merokok di lingkungan Balaikota Yogyakarta masih ditemukan oknum ASN yang merokok tidak pada tempatnya, pintu yang rusak, papan petunjuk yang masih minim, puntung rokok, abu rokok dan bungkus rokok yang berserakan dilantai,” jelasnya. “Penyediaan Tempat Khusus Merokok (TKM) itu memang perlu dan sudah disediakan di beberapa titik di kawasan Malioboro tetapi penindakan bagi perokok yang melanggar juga harus dilakukan. Minimal tindakan berupa teguran bagi yang melanggar,” pungkas dia. (jsf)

200 Bidang Lahan Dibayar Desember Satker PJBH Targetkan Pembebasan Tanah Tol Yogya-Solo Selesai 2021

YOGYA, TRIBUN - Pembayaran ganti rugi lahan terdampak tol Yogyakarta-Solo akan dilaksanakan bulan Desember mendatang. Nantinya, pada pembayaran ini baru dilaksanakan untuk sekitar 200 bidang. Lahan tersebut terletak di Desa Purwomartani, Sleman yang masuk Seksi II dari 14 Desa terdampak pembangunan tol Yogyakarta-Solo. Sekretaris Daerah (Sekda) DIY, Kadarmanta Baskara Aji, menyampaikan, pembayaran ganti rugi lahan tidak dapat dilangsungkan pada bulan November ini. Alasannya, anggaran untuk pembebasan lahan tersebut terbatas, lantaran harus dibagi

GANTI RUGI zz Pembayaran ganti rugi

lahan terdampak tol Yogyakarta-Solo akan dilaksanakan bulan Desember mendatang. zz Pembayaran untuk sekitar 200 bidang di Desa Purwomartani, Sleman. zz 600 bidang lahan sisanya akan dilaksanakan pembayaran ganti rugi tahun 2021. zz Akhir November ini, berkas hasil pencocokan tim appraisal dari BPN DIY sudah harus selesai.

untuk Jawa Tengah (Jateng) dan DIY. “Khusus untuk Yogya tidak bisa November. Pembayaran tanah kami upayakan bulan Desember. Karena anggarannya terbatas, dibagi dengan Jateng,” katanya saat ditemui, Selasa (17/11). Ia menambahkan, untuk wilayah yang nantinya akan mendapat ganti rugi pertama, Aji menyebut ada di Desa Purwomartani, Kecamatan Kalasan, Kabupaten Sleman. Dari total 800 bidang lahan yang telah disetujui, Desember nanti baru 200 bidang yang akan mendapat pembayaran ganti rugi lahan. “Untuk DIY Desember nanti baru menyelesaikan 200 bidang. Sisanya ya dilanjut tahun 2021,” tegasnya. Sejumlah kendala Selain persiapan pembayaran ganti rugi, pemerintah DIY juga sedang menyiapkan pembanguan jalan tol trase Yogyakarta-Cilacap. Namun demikian, menurut Aji perkembangan pembangunan jalan tol trase Yogyakarta-Cilacap masih terdapat beberapa kendala. Salah satunya, terdapat bidang tanah yang masih dimiliki oleh yayasan, serta terdapat pula lahan yang terdampak milik masyarakat yang terpotong sebagian. “Intinya masih terdapat be-

Khusus untuk Yogya tidak bisa November. Pembayaran tanah kami upayakan bulan Desember. Karena anggarannya terbatas, dibagi dengan Jateng. Kadarmanta Baskara Aji Sekda DIY  berapa persoalan dan perlu ditindak lanjuti oleh Satker. Karena ada bidang tanah yang dimiliki yayasan, dan milik mayarakat yang terpotong tengah,” terang dia. Persoalan tersebut kini masih dalam pembahasan antara pemilik lahan dengan tim Satker Kementerian PUPR beserta Dinas Pertanahan dan Tata Ruang (Dispertaru) DIY. Pejabat Pelaksana Kerja (PPK) Satker Pelaksana Jalur Bebas Hambatan (PJBH) KemenPUPR, Totok Wijayanto, menyampaikan akhir November sudah harus masuk

finalisasi. Akhir November ini, berkas hasil pencocokan tim appraisal dari Badan Pertanahan Nasional (BPN) DIY sudah harus selesai karena Desember 2020 pembayaran ganti rugi lahan terdampak tol Yogyakarta-Solo untuk Desa Purwomartani sudah harus dimulai. “Iya, akhir November harus sudah selesai. Karena Desember harus dibayarkan untuk di Purwomartani,” katanya saat dihubungi Tribun Jogja. Ia menambahkan, total ada 800 bidang lahan terdampak di Desa Purwomartani. Sementara pembayaran ganti rugi hanya masih dilakukan di dua dusun yakni Dusun Kadirojo II dan Temanggal II. “Sementara hanya dua dusun. Tahun depan masih di Purwomartani untuk pembayarannya,” tegas dia. Desa Purwomartani termasuk ke dalam seksi II pembangunan tol DIYJateng. Dengan total desa terdampak di seksi II sebanyak 14 desa. Sementara nilai pembebasan lahan saat acara pematokan lahan tol Solo-Yogyakarta beberapa bulan lalu Totok menyebut anggarannya mencapai Rp10 triliun. Pihaknya masih menyusun pemberkasan untuk menuju tahapan konsultasi publik untuk ruas Yogyakarta-Solo. (hda)

BNNP DIY Sita Sabu-Sabu 61,08 Gram dari Residivis BADAN Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) DIY menangkap salah seorang kurir narkotika berinisial MCH yang hendak mengedarkan sabu-sabu ke wilayah DIY. MCH yang juga residivis kasus yang sama itu ditangkap bersama barang bukti (barbuk) sabu-sabu seberat 61,08 gram. Penangkapan tersangka berawal dari informasi tersangka lain yang kini telah menjalani rehabilitasi. Mereka disebut kerap mengambil sabu di wilayah Surakarta maupun Banjarsari. Tim BNNP DIY kemudian mengembangkan

tribunjogja.com

informasi tersebut dan berhasil menangkap MCH yang diduga sebagai pemasok sabu ke wilayah DIY. “Kami menggeledah dan menemukan barang bukti yang dimaksud. Dari sejumlah percakapan melalui handphone diketahui pula bahwa tersangka juga disuruh oleh seseorang,” kata Kepala Bidang Penindakan BNNP DIY, Kombes Pol Tri Yunianto, Selasa (17/11). Saat ini, pihaknya masih menetapkan status MCH sebagai kurir. Dari tindakan tersebut dia menerima sejumlah bayaran. Polisi juga ikut menyita hasil

@tribunjogja

uang bayaran yang diterima MCH melalui rekening bank. Dijelaskan, dalam rentang tiga bulan Agustus-November 2020, BNNP DIY telah berhasil mengungkap enam laporan kasus narkotika dengan total tersangka sebanyak 15 orang. Dari sejumlah kasus tersebut, sabu seberat 65,42 gram diamankan dan ikut pula disita 4,13 gram tembakau gorila. “Petugas juga berhasil menemukan sabu dengan berat 0,81 gram beserta tujuh butir pil ekstasi yang belum diketahui pemiliknya,” pungkas dia. (jsf)

@tribunjogjafanspage

TRIBUN JOGJA/ SRI CAHYANI PUTRI PURWANINGSIH

PANEN RAYA

Bupati Kulon Progo, Sutedjo bersama Wakil Bupati, Fajar Gegana (tengah) turut memanen jagung dalam panen raya oleh Kelompok Tani Makmur di Bulak Njurang, Dusun Gegunung, Kalurahan Sendangsari, Kapanewon Pengasih, Selasa (17/11).

Dedikasi Petani Hasilkan Panenan Terbaik zzKelompok Tani Makmur Pengasih Produksi 84 Kuintal Jagung Per Hektare KULON PROGO, TRIBUN - Kelompok Tani Makmur melakukan panen raya jagung di Bulak Sawah Njurang, Dusun Gegunung, Kalurahan Sendangsari, Kapanewon Pengasih, Kabupaten Kulon Progo, Selasa (17/11). Mereka mampu memproduksi 84 kuintal jagung per hektare, melebihi capaian produktivitas tingkat kabupaten yang hanya berkisar 62 kuintal per hektare. Kepala Dinas Pertanian dan Pangan (Distanpangan) Kabupaten Kulon Progo, Aris Nugraha mengatakan produksi jagung di area persawahan Pengasih cukup tinggi. Luas panennya setiap tahun mencapai 619 hektare. Hal itu menjadikan Pengasih sebagai kapanewon kedua di Kulon Progo yang menjadi sentra produksi jagung, setelah Sentolo. Aris menjelaskan, produksi rata-rata jagung di Kabupaten Kulon Progo dalam tiga tahun terakhir berkisar 28.845 ton dengan luas panen 4.047 hektare. Tahun ini pihaknya menargetkan produksi jagung sebesar 29.052 ton dengan luas lahan panen 4.629 hektare. Ia optimistis target tersebut tercapai dengan capaian hasil yang bisa dicatatkan sejauh ini. “Kami optimistis target ini bisa tercapai, mengingat masih ada panen lagi pada Desember di Sentolo dan Lendah,” ujarnya. Bupati Kulon Progo, Sutedjo mengapresiasi kelompok Tani Makmur yang telah mangayubagya melakukan panen raya jagung. Panen tersebut tidak terlepas dari dedikasi

tribunjogja

para kelompok tani, sehingga bisa menghasilkan komoditas sebaik-baiknya. “Kami berharap Kelompok Tani Makmur bisa menjadi suri tauladan bagi kelompok tani lainnya, untuk bisa bersinergi membangun Kabupaten Kulon Progo di bidang pertanian,” ungkapnya. Ketua DPRD Kulon Progo, Akhid Nuryati mengatakan, dengan adanya panen raya jagung, kelompok tani bisa lebih mengembangkan varietas tanamannya, serta perlu melahirkan inovasi baru. Pengetahuan dan SDM petani juga perlu ditingkatkan. Menurutnya, lembaga atau pihak terkait ke depannya perlu mengkaji kualitas tanaman, teknologi penanaman, dan teknologi pembenihan sehingga dapat meningkatkan derajat petani. Nilai jual menurutnya juga harus ditingkatkan dan petani harus mampu men-saving produknya sampai kepada kualitas produk yang baik, hingga mendapatkan harga yang pas. Perlu ada pertemuan antarmitra, seperti petani jagung, pelaku usaha pangan, dan pelaku usaha peternakan, yang kemudian mengolah jagung sebagai bahan untuk makanan ternaknya. “Hubungan kemitraan harus saling dijaga dengan baik. Saya mengapresiasi kepada Pemkab Kulon Progo yang menggerakkan para petani, sehingga dapat menjadi motivasi bagi kelompok tani lainnya,” tuturnya. (scp/ord)

tribunjogjatv


JOGJA REGION 6

RABU PON 18 NOVEMBER 2020

Klaster Terbesar di Kulon Progo Penularan Covid-19 dari Sektor Perkantoran Cukup Tinggi YOGYA, TRIBUN - Gugus Tugas Penanganan Covid-19 DIY pada Selasa (17/11) melaporkan adanya penambahan 90 kasus positif. Distribusi kasusnya terbanyak berasal dari Kabupaten Sleman dengan 32 kasus, Kota Yogya 27 kasus, Kabupaten Bantul 22 kasus, Kulon Progo 9 kasus, sedangkan Gunungkidul nihil. Juru Bicara Penanganan Covid-19 DIY, Berty Murtiningsih menyampaikan, distribusi kasus paling banyak bersumber dari tracing atau penelusuran kontak. “Untuk tracing kontak terjadi penambahan sebanyak 46 kasus,” katanya melalui keterangan resmi. Hingga saat ini, total kasus positif Covid-19 di DIY mencapai 4.675 kasus. Ia juga membenarkan, adanya penambahan 36 kasus positif Covid-19 bersumber dari lingkungan perkantoran di Kulon Progo. Namun, dalam keterangan tertulis update Covid-19 di DIY hanya ditulis penambahan sebanyak 9 kasus dari Kulon Progo. “Belum masuk semua pada sistem all record Kemenkes hari ini,” imbuhnya. Adapun Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kulon Progo pada Selasa kemarin melaporkan ada 25 orang yang dinyatakan positif, dari klaster penularan perkantoran Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil). Jumlah itu didapati dari hasil tracing terhadap kontak erat dua pegawai Disdukcapil Kulon Progo yang lebih dulu dinyatakan positif Covid-19. Pegawai Juru Bicara Penanganan Covid-19 Kulon Progo, Baning Rahayujati mengatakan, pihaknya

RISIKO DI KANTOR zz Data penularan Covid19 di DIY dalam sektor perkantoran terus bertambah. zz Di Kulon Progo, 25 orang dinyatakan positif setelah tertular dari menemukan 52 orang kontak erat dari dua pasien itu, di mana 25 orang terkonfirmasi positif berdasarkan swab test pada 11-12 November 2020. Mereka terdiri atas 19 orang pegawai Disdukcapil, satu orang pegawai Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo), dan lima orang dari lingkup keluarga. “Dari 25 orang yang positif, 20 orang di antaranya pegawai pemerintahan. Ini merupakan klaster terbesar untuk Kulon Progo sampai dengan saat ini, di mana penularan terjadi di perkantoran. Kami masih fokus melakukan tracing ke perkantoran,” jelasnya. Ia menyebut, 20 pegawai itu terdiri dari ASN maupun tenaga harian lepas (THL) yang berasal dari dalam maupun luar wilayah Kulon Progo. Pihaknya juga masih menelusuri penularan kepada seorang pegawai Diskominfo. Baning mengatakan, ada kemungkinan pegawai tersebut pernah kontak dengan pegawai Disdukcapil dalam sebuah ada acara yang digelar Diskominfo di comand room Pemkab Kulon Progo. Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Kulon Progo kini memperpanjang penutupan operasional kantor Disdukcapil, dari semula hanya sampai 18 November menjadi 20 November 2020. Secara kumulatif,

klaster Disdukcapil setempat. zz Angka penularan dari perusahaan telemarketing di Sleman juga terus bertambah, saat ini tercatat 40 karyawan positif. berdasarkan data dari Dinas Kesehatan Kulon Progo, jumlah pasien yang terpapar Covid-19 sebanyak 312 orang. Dengan rincian 22 orang isolasi di rumah sakit, 74 orang isolasi mandiri, 207 orang dinyatakan sembuh dan 9 orang dinyatakan meninggal dunia. Telemarketing Satu di antara klaster penularan yang muncul di Sleman berasal dari sebuah perusahaan telemarketing. Sejak pertama kali ditemukan kasus pada 28 Oktober lalu, hingga saat ini sudah ada 40 karyawan perusahaan tersebut yang dinyatakan positif terjangkit Covid-19. Hal itu berdasarkan hasil tracing yang dilakukan Dinas Kesehatan Sleman. Sebanyak 63 karyawan dari total 181 karyawan di perusahaan tersebut menjalani tes swab. “Pertama satu orang positif. Kemudian, setelah dilakukan tracing, ada 14 karyawan lain yang positif. Sekarang total pasien positif (karyawan perusahaan telemarketing) ada 40 kasus,” kata Kepala Dinkes Sleman, Joko Hasyaryo, kemarin. Hingga saat ini, karyawan yang positif Covid-19 masih mendapatkan perawatan, beberapa di antaranya menempati Asrama Haji Yogyakarta. “(Pasien) yang sudah selesai isolasi 14 hari ada 9 orang,” lanjutnya. (hda/ scp/maw)

Tunda Seleksi Tilawatil Quran KLASTER penularan Covid-19 di lingkungan pendidikan berasrama, yakni pondok pesantren, menjadi perhatian tersendiri di Bantul karena jumlah kasusnya cenderung bertambah. Kondisi tersebut mendorong Pemkab Bantul untuk menunda pelaksanaan Seleksi Tilawatil Quran (STQ). Rencana awal, kegiatan itu akan digelar pada 24-26 November mendatang. “Setelah dilakukan penelurusan, personel yang akan menjadi kafilah sebagian besar berasal dari pondok. Entah pondok manapun. Kami melakukan kehati-hatian, sehingga kami memutuskan menunda kegiatan STQ itu,” Sekretaris Daerah Bantul sekaligus Ketua Harian Gugus Tugas Covid-19 setempat, Helmi Jamharis, Selasa (17/11). Pemerintah Kabupaten Bantul saat ini masih menunggu data final hasil uji swab dari 83 santriwati sebuah pondok pesantren di Kecamatan Piyungan yang sempat reaktif rapid test. Hingga saat ini, sudah ada dua yang dikabarkan positif terpapar virus SARS-CoV-2 penyebab Covid-19. “Informasi yang kami dapatkan, ada dua

yang positif. Sementara lainnya belum keluar,” kata Ia berharap, hasil uji swab santriwati lainnya segera keluar, sehingga ada kepastian dan dapat segera menentukan langkah lanjutan. Gugus Tugas Kabupaten Bantul saat ini juga sedang memonitor dan berupaya mengendalikan kasus Covid-19 pada ponpes di Pajangan dan Pandak, di mana ada 15 santri yang positif. Kebijakan lockdown atau pembatasan lokal diterapkan kepada pondok pesantren yang terdapat santri positif Covid-19. Mereka tidak diizinkan untuk mengundang santri dari luar daerah. Kegiatan kunjungan orang tua atau wali santri juga ditiadakan sementara waktu. Gugus tugas ponpes diharuskan mengurangi mobilitas santri dan memperketat protokol kesehatan. Minimal 3M yaitu wajib memakai masker, menjaga jarak dan rajin mencuci tangan dengan sabun di air mengalir. “Dengan patuh pada protokol kesehatan, Covid-19 ini dapat dikendalikan,” terang dia. (rif)

ANTARA FOTO/ANDREAS FITRI ATMOKO

TOLAK OMNIBUS LAW

- Aktivis yang tergabung dalam Aliansi Rakyat Bergerak melakukan aksi demonstrasi di Kawasan Gejayan, Sleman, Selasa (17/11). Peserta aksi menuntut agar UU Cipta Kerja atau Omnibus Law dicabut.

BPBD DIY Waspadai Tiga Fenomena Alam YOGYA, TRIBUN - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DIY waspadai tiga hal penting terkait fenomena alam saat ini. Selain fokus terhadap dampak akibat adanya fenomena La Nina, BPBD DIY juga mengantisipasi adanya cuaca ekstrem. yakni hujan dengan intensitas tinggi yang dapat berakibat tejadi banjir bandang dan tanah longsor. Namun demikian, prioritas yang juga tidak bisa dianggap remeh yakni adanya peningkatan status siaga gunung Merapi pada 5 November lalu. “Jadi kalau ancaman yang biasa terjadi setiap tahunnya itu kan cuaca ekstrem, pancaroba, dan ini La Nina.

Tapi kalau La Nina ini kan bisa diprediksi sebelumnya,” kata Manajer Pusat Pengendalian dan Operasi (Pusdalops) DIY, Danang Samsurizal, Selasa (17/11). Ia menambahkan, persiapan dan koordinasi antarinstansi telah disiapkan. Mulai dari pantauan cuaca dan pantauan aktivitas Merapi bukan menjadi hal baru untuk saat ini. “Termasuk sarana, alat dan SOP sudah kami siapkan,” tegasnya. Meski Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) pusat tak ingin menganggap remeh adanya banjir lahar dingin saat curah hujan tinggi, namun demikian Danang menilai banjir

lahar dingin cenderung cukup aman. Hal itu lantaran menurutnya material di puncak Merapi sudah berkurang secara bertahap. “Tapi, ya tetap ada, hanya saja radiusnya kecil ketika ada terjadi banjir lahar, karena material yang di atas sudah dikeruk. Banjir lahar saya kira aman,” ungkapnya. Persiapan lainnya, Danang memastikan penguatan sensor peringatan dini berupa ealy warning system (EWS), dan CCTV di tiap-tiap sungai telah maksimal. “Termasuk persiapan Tagana dan lain-lain. Kalau CCTV itu hampir semua sungai besar di DIY sudah ada,” tutupnya. (hda)

Spanduk Ajakan Tolak Bitingan Terpasang di Jalanan

BANTUL, TRIBUN- Spanduk bertuliskan ‘tolak bitingan 50 ribunan, Bantul ora didol’, marak terpasang di sudut-sudut jalanan di wilayah Kabupaten Bantul menjelang pemungutan suara dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) setempat. Belum diketahui pasti siapa yang menginisiasi dan memasang spanduk tersebut, namun pada pojok spanduk terdapat tulisan “eks relawan 2015 dan germas (gerakan masyarakat anti suap)”. Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Bantul, Harlina merespon fenomena tersebut. Menurutnya, apabila spanduk tersebut merupakan ajakan untuk menolak politik uang di pilkada, hal itu bagus. Namun demikian, komitmen itu seharusnya tidak sekadar seremonial di spanduk jalanan saja. “Tetapi, yang paling penting adalah penerapan nyata,” kata dia, Selasa (17/11). Menurutnya, dari segi in-

stitusi, Bawaslu akan mengawal dan mendampingi, apabila ajakan tolak bitingan itu adalah komitmen yang berpegang teguh pada norma. Bukan komitmen yang mengarah dan didasari atas kepentingan. Menurut Harlina, penerapan anti politik uang secara nyata memiliki penjabaran yang luas. Masyarakat benar-benar sudah memiliki edukasi soal budaya pragmatis-transaksional. Sehingga, mindset masyarakat benar-benar paham, bahwa iming-iming uang untuk mencoblos calon tertentu tidak sesuai dengan aturan. Selanjutnya, apabila menemukan ada transaksi politik uang, masyarakat mau melapor dan mau menjadi saksi. Sebab, syarat materiil untuk bisa ditindaklanjuti dalam dugaan politik uang, harus ada saksi yang mendengar, mengetahui, dan melihat kejadian. Karenanya, peran masyarakat yang berada di lokasi untuk melapor dan

TRIBUN JOGJA/AHMAD SYARIFUDIN

PENOLAKAN - Spanduk bertuliskan “tolak bitingan 50 ribu-

nan” terpasang di Jalan Sultan Agung, tepatnya di simpang empat Kweden, Bantul, Selasa (17/11). menjadi saksi menjadi sangat penting. “Apabila terbukti memang ada transaksional, pemberi dan penerima akan terkena sanksi pidana,” tegas dia. Bawaslu, kata Harlina, sangat berharap konsistensi atas komitmen antipolitik uang di Pilkada Bantul. Masyarakat benar-benar ikut berpatisipasi, dan mengawasi di lingkungan masing-masing. Sehingga,

penegakan hukum tentang money politics tidak hanya disandarkan pada Bawaslu dan sentra Gakkumdu semata, melainkan ada peran serta dari masyarakat pemilih. Sebab, menurut dia, SDM Bawaslu untuk melakukan pengawasan secara optimal sangat terbatas. Hanya ada satu orang pengawas di masing-masing TPS dan itupun memiliki tugas berat lain. (rif)

Najwa, Santri Asal Gunungkidul Mampu Berprestasi di Bidang Sains

Semangat Berkarya Tidak Boleh Padam Santri mungkin kerap dikaitkan sebagai pelajar yang lebih banyak mendapat ilmu keagamaan dan dianggap eksklusif. Namun, anggapan itu terbantahkan oleh prestasi seorang santriwati asal Gunungkidul yang mampu menembus prestasi di bidang lain.

N

ajwa Zahratul Amallya saat ini menjadi santriwati di Pondok Pesantren Al Mujahidin, Playen, Gunungkidul. Baru-baru ini, ia menorehkan prestasi tingkat nasional dalam produksi film. Najwa, panggilan akrabnya, mengatakan semuanya bermula dari mengikuti kompetisi produksi film pendek yang dilaksanakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI. “Info lomba didapat dari pihak sekolah dari awal Agustus lalu. Kemudian saya dibimbing tribunjogja.com

untuk mengikuti seleksi tingkat kecamatan,” tutur Najwa pada wartawan, Kamis (22/10). Lantaran situasi pandemi Covid-19, santri berusia 13 tahun ini mengikuti proses seleksi secara online. Ia harus menumpang ke rumah saudaranya karena terkendala sinyal seluler. Tanpa disangka, ia ternyata lolos seleksi, mengalahkan sekitar 64.505 peserta lainnya. Ia pun melaju ke tingkat provinsi dan diminta untuk membuat sebuah karya video terkait teknologi, sains, teknik, seni, dan matematika di era adaptasi kebiasaan baru (AKB). @tribunjogja

Satu di antara syarat pembuatan video tersebut adalah harus berkaitan dengan permasalahan sosial. Ia pun coba mengangkat masalah kejernihan air di Kalurahan Banjarejo, Kapanewon Tanjungsari. “Setelah berdiskusi dengan orang tua dan guru, saya lantas mengeluarkan ide metode penjernihan air kapur,” jelasnya. Najwa kemudian menyiapkan bahan-bahan alami yang mudah didapatkan, antara lain biji daun kelor, arang aktif, ijuk, batu kelor, pasir pantai, batu zeolit, dan air kapur. Videonya menampilkan tutorial membuat penjernih air kapur dengan bahan tersebut. Ia berhasil masuk peringakt 80 besar dan tembus 5 besar di awal Oktober lalu. Wawancara daring pun sempat dilakukan dengan tim juri berkaitan dengan film yang dibuatnya.

“Terus, saya dapat informasi kalau karya saya jadi juara satu nasional. Saya pun kaget sekaligus senang,” katanya. Dengan keberhasilan eksperimennya itu, Najwa ingin agar metode penjernihan air tersebut bisa diterapkan warga sekitar. Pasalnya, penyaringan air di lingkungan tempat tinggalnya belum sempurna, lantaran hanya mengandalkan air. Meski disibukkan dengan aktivitas lomba, ia tetap disiplin dalam menjalankan aktivitas sebagai santri. Kegiatan dimulai sejak pukul 03.30 WIB, diawali dengan salat Tahajud, lalu mengaji hingga pagi hari. “Berikutnya salat Dhuha, baru saya mengikuti pelajaran secara daring di pesantren,” kata Najwa. Selama pandemi, ia mengakui kegiatan di pesantren sedikit

@tribunjogjafanspage

ISTIMEWA

BERPRESTASI

- Najwa Zahratul Amallya, santri asal Gunungkidul yang berhasil menorehkan prestasi tingkat nasional belum lama ini.

lebih longgar lantaran materi lebih banyak diberikan secara daring. Namun, bukan berarti ia melupakan kegiatan efektif lain demi mengasah ilmunya. Ia pun berharap teman-temannya sesama santri tetap semangat tribunjogja

dan termotivasi untuk belajar, termasuk memanfaatkan waktu luang secara maksimal. “Semangat berkarya tidak boleh padam dan sebisa mungkin tetap menorehkan prestasi,” katanya. (Alexander Ermando) tribunjogjatv


RABU PON 18 NOVEMBER 2020

HALAMAN 7

TEPAT MEDIA ROMOSI P UNTUK S ANDA I N BIS BAHAN BANGUNAN CANOPY Promo canopy baja ringan 170rb/ m2,1hari selesai,Awet,Rapi,Kokoh ,Garansi.Budi. 081915240674 40952-3

ARSITEK Gambar lengkap + Detail 9rb/m berpengalaman & bergaransi 02742805 043 WA: 0819 0249 1829 41225-3

MATANAH Arsitek & Pelaksana Bangunan Jogja,Baru - Renovasi Berpengalaman. 0813 2803 0979 41640-3

BANGUNAN Special bgn bru/renovasi berkualitas rmh,ruko, gudang dll H:CV. ATA081215676825/085712683988 41283-3

GBR Desain/perencanaan,IMB &plksanaan rumah,kost,ruko,dll survey grts,jujur.Hub085868398654

SEDOT WC WC penuh/septic pnh sal mampet svc P.Air sumur suntik timba rspan air 085102884317 lsg Tkg 41502-3

SKRIPSI Siap bantu skrpsi,tesis&dest all jur. Era(Jl.Janti Gdngkuning blkg STTL) 551461/0818277603 41607-3

SPIRITUAL Abah Mur:Ats Problem,Uang Penarik Rejeki,Buka Aura Rizki,Jodoh, Kecantikan,Wibawa,Ktrunan,Jual Tnh 41hr dll WA087825454858 41540-4

BukaAura KesulitanEkonomi Hutang LsgLunas Hr ini,UshRT,Susuk dll.UstadAa087835067150Bantul 41562-3

ABAH WIJAYA.insya allah bisa membantu tuntaskan masalah lilitan hutang.usaha bangkrut,masalah percintaan asmara rumah tangga, penglaris dagang yg dahsyat .TLP 082137862357./WA 087783248557.daerah Prambanan. 41694-7

41445-3

Bengkel Rmh, Anda Bth Tkng Profesional Hub P.Yanto HP&WA08122 7116883. Sms aj kami datang Siap Bantu Bangun Rumah Kntor Renov Lngkap Profesional HEMAT Pngalmn Bergrnsi 087838537237 41796-3

41371-3

Ahli Gigi Hidayat 100rb brkualitas &brgransi bs dpggil kmna sj lgs jadi HP/WA0878.5770.3936 41795-3

Ahli Gigi Hidayat 100rb brkualitas &brgransi bs dpggil kmna sj lgs jadi HP/WA0878.5770.3936 41795-3

BIRO IKLAN Psang Iklan diTribun/KR/OLX/SM/ Slopos/Kompas.Insert BrosurOke WA/sms085100544243 JagoKm6,5 41273-3

BIRO JASA Urus izin proses pengeringan tanah(IPPT)urus izin usaha-NIBSPPL-merk-SLF-OSS.08562944915 41403-3

IPPT pengeringan ijin, gudang, perum dll, IMB, pecah srtfikat, proses cepat H:085712683988 41754-3

REPARASI Panggilan Garansi: Servis:AC Ruang,Freezer,Kulkas.Hub:0813 6918 2516 40894-3

Ahlinya service khusus Kulkas & MesinCuci otomatis 081328711780 /085106165064 Mandiri Jaya

YOGYAKARTA

41795-3

LISTRIK Harga grosir/ecer macam2 alat listrik.Kunjungi:Berkat Listrik di Jl.Juminahan 3 Yogyakarta& Jl.Wonosari Km 10 Yogyakarta 41729-4

USAHA

Ahlinya service khusus Kulkas & MesinCuci otomatis 081328711780 /085106165064 Mandiri Jaya 41795-3

SEDOT WC Murah,sdtWC penuh,Buntu/Ahli smr/svs PompaAir.087739394535, Gamping 085101421756 Maguwo 40883-3

MOROLANCAR sdtWC,SalBntu, svs,PomAir,smrBor.085100432762. Jl.Wates 0817228577 Jl.Mgl LsgDtg 41084-3

AhliSdtWC,salbntu,smrBor/suntik ,Gali,svs,PompAir.P.Mur,Yk.085100442374 / 0817228556 LsgDtg

OBAT TELAT BULAN & Lancarkan Haid. Jamin 100% pasti tuntas & bergaransi Hub/WA: 085 643 643 627 41223-3

PENGOBATAN Trapi kluhan pria/wnt mtde pjt js60rb djmn smbh tnp obat H:B.Rub 081804381859(trp beneran) 41329-3

Trpi keluhan kjantann hprtensi hpotensi vrtigo diabet P/W js70rb 1jam B.Ambar087738856000 41636-3

Anda cape mau pjt urut kerik lulur terapi.hub mamah anien ramah&sopan WA082135922444 Nosms Pijat capek2 Lulur Memulihkan Stamina Refleksi Khusus Panggilan. H:081390267799 Bu Dewi 41792-3

PIJAT & LULUR Hesty Massage Melayani Pijat, Urut Dan Kerik Hp/Wa: 087826498724 Ditempat 41186-3

WonderfullMsgKpsterMantab,JlRR brt P4an,Demakijo keUtr2Km Tmr Jln(sblmSlknMtrm)085643030463 41309-3

Spesialis pijat khs laki ,Jl Paris km15,Patalan,Pom bnsn kslt.Ibu Reni Bariah,081390233408 41383-3

Dini WA/SMS: 0813-2819-0973 pijat kerik dijamin ramah,sopan. Utara Bandara Jogja 41532-3

EXOTIC SPA, massage,lulur,spa. Ringroad Maguwo Depok Sleman. 087838185577 (tdk bk cab)

41264-3

Djl Cpt Rmh Prum GKP dkt Kmpus, MrcuB&Kmpus Mualimin 3KT Grasi 200Jt/Nego H:081228827171 TP 41632-3

Rumah Type 29 Hg Mulai 212Juta Dkt Wates KulonProgo Kawasan 2Hektar SHGB&IMB: 081329391565

41719-3

Teteh:Pijat capek dan terapy penyembuhan Problem kejantanan,Dipanggil/ Dt4. 0812 2865 4898 41737-3

Pijat 50rb pijat, urut/kerik tradisional ditempat/panggil. Hub:Mas Nur 0895 3363 33304 41742-3

0812 1594 3696 Ayu Massage Memberikan Plyanan Sbr/Ramah Pasti Ok! Sgra Panggil ! Aulia nisa 22th pijat dtempat. jamin fresh cntik sbar Wa/sms 08180 2663288 Tlp.083840295229 41752-3

Pijet lulur...anda capek..butuh pijet biar fress..hubungi Rina. 08122 7009196..bs dt4&pnggl 41757-3

Nita 22th,Dtg&Cobalah Pijatannya.Kirana Mssg Ringrod Sltn.Kss DiTmpt.H:085600399914 WA/SMS 41766-3

Elegan Pijat.Fres Segar Pijat Capek2,Dila(23th)Yuli(30th) H: 085226431520 / 085643335574 41770-3

Tania 0813 9546 7373 massage call sabar ramah sopan pelayanan memuaskan khss dpnggl ok! 41774-3

Lita 22th putih bohay mlyni pijat dan lulur.pasti fress.wa: 083107410494 41790-3

CM 087738707207 buka kembali utk keluhan laki2, therapy ED,lemah syahwat, bisa tanya dulu.

41195-3

BANK Kena BI checking?Bs bantu buat E-KTP baru online.Siup rek koran NPWP dll 0812 8242 8412 41725-3

GADAI Bth dana mddk cpt& lsg cair,jmn Mtr+STNK / BPKB Mtr amn&rsmi. 085100875853/(WA)089525826601 41716-3

KREDIT Bth Modal Usaha Cukup Jaminkan BPKB Syarat KTP KK STNK BPKB Motor/Mobil,David 087838661405

KURSUS KursusStirMobilUltra2Jam100rbRingroadUtaraNanggulanMaguwoharjo Tlp0274-487705-0895358517144

41452-3

41055-3

41761-3

41453-3

Pembiayaan system syariah, murah& cepat. Jaminan BPKB/SHM. Hub. Ricky 08562503808 (bisa WA)

MOTOR Beli sgl-mtr,sgl-th H:P.Nono Celeban Jl:Soga42 H:081.227.55146 XL:0878.3823.3957

41454-3

Ckp dg Jaminan BPKB/SHM.Kebutuhan dana anda teratasi.Proses cpt.Anggoro085729547987(WA)

40375-3

Dibeli tinggi spdMtrBks sglMerk Gonel,Nogotirto WA.081904037008 / 085101507530 SMS/Tlp24jm

41455-3

Pembiayaan modal usaha,investasi, konsumsi.Jaminan BPKB/SHM.Hub. Faisal0895381706448(bisaWA)

41085-3

MOBIL/MOTOR SEWA Shafaa Trans (0274)387896,085103 052400, 087838458999 menyewakan mbl dg sopir, harga nego

41457-3

Pembiayaan u/berbagai keperluan anda dg Bank Syariah.Jaminan BPKB/SHM.Yadi082141283529 WA

41044-3

41458-3

DAIHATSU Jual Alya 2019 merah AB Sleman Pjk baru, mulus, KM3000 Hrg110jt. Minat hub:087843103246

41459-3

Kembangkan usaha anda melalui pembiayaan Syariah,jaminan BPKB/ SHM.H:Ridzo085643464080(WA) 41460-3

41674-3

Kami siap membantu usaha anda dgn pembiayaan Syariah modal usaha.H:Sarno 081217867857(WA)

Zebra’88 14jt Espaa’95 25,5jt bisa nego,barang tgl pke,bisa TT mobil lain.Hub:083117713435

41461-3

41713-3

Pembiayaan Syariah ygcepat, mudah, jaminanBPKB/SHM. Hub. Nurma 085868425000 (bisa WA)

Zebra Mini Bus Pintu Blkg Th 90 Srt2 Komplit STNK-2022 9,5Jt Nego Bs TT Motor 087739663304

41462-3

Pengajuan pembiayaan Syariah ygmudah,cepat.Jaminan BPKB/SHM. Hub.Budi 081804264581(bisa WA) 41464-3

Penuhi kebutuhan usaha anda dgn pembiayaan Syariah,jaminan BPKB/SHM.H:Bayu082323097011 WA 41465-3

Perlu dana cpt jmnn BPKB Motor/ Mobil th 2004 Up di bntu Lgsg Cair hub:087838609766 Ajie 41530-3

Pinjaman Dana Tunai Jmn BPKB Mtr min th.2000 Mbl Min Thn1990. Hub:Arif 0856 9168 0740 41668-3

CARI KERJA Anda Butuh Driver Pribadi Kami Siap. Hub WA/Telp: 0852 9173 2761 41734-3

UMUM Karyawan/ti/PRT/sopir/Penjualan/ Adm/SMP-S1.18-60 th.1,8-4Jt.Toko Besi Tresno.Jl.Kaliurang KM 5,6 Yk.SMS/WA:081390560317 22017-4

Karyawan/ti/PRT/sopir/Penjualan/ Adm/SMP-S1.18-60 th.1,8-4Jt.Toko Besi Tresno.Jl.Kaliurang KM 5,6 Yk.SMS/WA:081390560317

UMUM Dibutuhkan Wanita Single max35th. Kerja Warung Makan daerah Pingit Jogja. Jam 8-6 sore. Gaji awal 50rb/hr. Makan 3x/hr. Minggu libur, bisa tidur dalam. Hub:081229494660 41730-6

Bth Momong Anak 4th+ART. Wanita, Jujur,Niat Kerja,Sehat,Bersih. Pengok,Yogya. 081804000264 41750-3

<B>Bth Karyawan tdr dlm & bersih2 utk Woodpecker Hotel.Cekatan,<B><B> rajin,mau belajar.082323633989<B> 41756-3

Lowker Barista/Beverage,Pria,Max 35,Pengalaman,Tgg Jawab,Bersih. CV,Foto,KTP,Ijazah ke beukenhoff@ gmail.com Tel.880158

41332-4

Hlg BPKB AB 2983 TS an Nanda Kurniawan da Tegal Lempuyangan DN 3/92 RT/RW 6/2 Bausasran Yk 41584-3

Hlg BPKB AD 4652 AMC a/n Suharno Ignatius d/a Banjarsari RT 01/04 Kedungampel Cawas Klaten Hlg STNK AB 4217 QI a/n Lasma Esti Sumarti,Ny d/a Cokrokusuman Baru JT 2/909 RT48 RW 9 Cokrodiningratan Jetis Kota 41781-4

Hlg STNK AB 6918 NK a/n Singgih Santoso d/a Tambak Mas No.8 RT7 Ngestiharjo Kasihan Bantul 41783-3

PENGUMUMAN Nikah Siri Cara Islam,Biro Jodoh, Rukyah Syariah.Hub:Ust KyaiMuh/ 085102806650/085728112253 41759-3

41746-3

Daihatsu classy th 93 silver ab tg1 cover jok vr/br, ist w h : 087738161427 41763-3

NISSAN Nissan march manual th 2016 silver ab tg1 cover jok istw h : 087738161427 41763-3

Nissan grand Livina 1.5 XV manual th 2007 hitam ab tg1 cover jok,audio tv istw087738161427 41763-3

TOYOTA Tyt LGX Th99 AB Btl Biru mtlik Full Vrsi Istw siap pake 67jt AC nyes Telp/WA: 087820013394 41651-3

41765-4

Krywti MinSMK,berkomunikasi dg baik,brwwsn luas,pglmn.Bw Lmrn ke Prima Tex Jl Gejayan 4 Yk 41782-3

Dicari Baker Pengalaman Min 3th Jam Kerja 8.30-17.30 Gaji 2,1-2,4Jt Lulusan SMK Boga.Lokasi Jakal KM8 Hub 0813 9282 8281 41787-4

Dibutuhkan Tukang Las dan Tenaga Serabutan Usia Max 45th.CP 0838 2269 0513 41793-3

Dibut 2Krywan u/ bkerja diKios Buah Gejayan.Syt Umur Mx23th,rjn ,jjr&cekatan H:087738645454

31348-4

41794-3

ButTng Srabutan Wnt,LuarYogya,Min SMP,Tidur dlm,bisa naik motor Minat Hub:0878 3851 0876

Bth pria max30th tkg BAKAR sate TkgTUSUK SATE,wnita usia bbas Mkan2x Gji65-75rb.0817271498

41684-3

KEHILANGAN Hilang BPKB no.N10717033Dhatsu AB-1386-AL an Cut Asyraf Anzila. S.SI da Turip RT/RW 25/11 Kal. Ngestiharjo Wates,Kulonprogo

41777-3

Bingung butuh modal u/mengembangkan usaha dgn jaminan BPKB/ SHM?H:Putri081233905933(bisaWA)

CM 087738707207 buka kembali utk keluhan laki2, therapy ED,lemah syahwat, bisa tanya dulu. SALON DivaSpa Jombor Jl.Mgl km6,3 timurJln,Rilex dn Fresh,Nyaman. WA.087817200232 / 085641523838

RUMAH MAKAN Tongseng bulus Rp10/porsi, Hb:08179412432./Cokro.221 YK. Sedia minyak bulus asli&jual bulus

Butuh dana modal usaha? Jaminan BPKB/SHM. Cepat dan murah.Hub. Rasyid 087839898574(bisa WA)

41795-3

41795-3

SECURITY

41797-3

Dicari Asisten Rumah Tangga (ART) tidur dalam hub: 087738188119dan 085101272036

Dibut tukang harian/borongan. Unt pryk di Kln Progo. Berpnglmn & tgg jwab. H:08156896877

41702-3

41798-3

HONDA DiCari=Nmax-Vario-Beat-Scoopy AB Pmilik Tgn1,Sy Datangi Lht diBayar Cash wa: 085100135904 41418-3

Pengen Motor Baru? Beat Dp 800rb,Vario/Scoopy DP 1,6Jt,Genio DP 800,Mdh Acc H:085701525353

MEUBELAIR Baaaarkaaaas murah jual ratusan, Mebel kumplit.Jl.Bugisan selatan,SMKI,No 8 HP, 08122700229 41609-3

41611-3

Jual Murah cpt SupraX125 2008 an sndri ABKota Msn Halus Body Mulus Terawat WA:087839257447 41613-3

Vario 125 TH 2013 CBS Hrg 9.7Jt dan Mio TH 2011 Hrg 5Jt Semua Warna Merah WA: 085100854270 41615-3

CUCI GUDANG CuciGudang=Plastik&Dos,Sandal,Jas Hujan,Perlengkapan Pramuka dll Hub WA: 0812 1475 5772

Astrea 800 TH85&Super Cup 700 Merah Istw.Bp Jiyo Dsn Jeblok RTI Kasihan Bantul 08175425547

41764-3

41786-3

HOTEL/PENGINAPAN Anggun 30-50rb nginap kmd dlm,TV LED 32”,free wifi,Aman.Jl Kaliurang KM 19 H:085868248449

Bth:lulusanSMA/SMK u/tng srbtan &finishing pa/pi.Percetakan Cahaya Timur,JlTamansiswaNo63YK

SupirMerangkapOB.Syrt:BsSetir KrmLmrn:DealerVespa JlKolSugiyono3 (/4anJokteng)085101214845

41283-3

41650-3

41451-3

41744-3

41799-3

41610-3

41409-3

RUMAH DISEWAKAN Rm 2Lt Pgr Jl.Kipenjawi 41B Rtm 2Kt 2Km Dpr Rkel 19jt/th NG Ukel Putri Mslm Wa;08122703697

TANAH DIJUAL Djl tnh sel pabrik amea pajangan Akses jl aspal utama L380m muka14.5 Hg1jt/m WA08812621856

TANAH DIJUAL Jwl SHMP L193 Brt Psr Sleman Hrg Rp1500rb/m WA: 087738771999081215556707-087783160737

TANAH DIJUAL JualTanah+Bangunan,L 560m2,40m2 Jl Garuda Pringgolayan,Banguntapan 081 32733 4445 Nego TP

TANAH DIJUAL Djl tnh+bangunan L498m LD15m cck utk gudang/ruko pggr jln besar Bogem Kalasan 081325066197

Dijual rumah 2 lantai di Cupuwatu depan angkringan Yudi luas tanah 209m Hub:085227978392

Perum DP0% KPR Free Biaya Pgr Jln Aspl Bns Canopy & Indihome dkt UMY Btl H/WA:081391316899

Pgbtan Lemah Syahwat 1 Jam 110, 2 Jam 160 Bu Yuli Jl.Godean Km10 No Plus Wa.0857 7686 2688

PENDIDIKAN

Kembangkan usaha dg sistem Syariah.Mdh&cpt.Jaminan BPKB/SHM. Hub.Yunto081229515413(bisa WA)

41533-3

Lux ElitMwh dKasihan Ls62m SHM2Kt 1Kmr RtmRkl FulAC Hlm Hook239Jt cah NoKPR 087843336660TP

41733-3

41695-3

MAKANAN/MINUMAN

Novi Massage Ramah,Sabar,Full Service Djamin Puas 087820003684 NoSMS Hanya Panggilan Hotel

RUMAH DIJUAL

RUMAH DIJUAL

Call 088227728171 WA,RRsltn 100rb prkirDlmRuko,21th,PjtKerik,dT4 Ira,Anjel,Sasha,Desy,Yani

LOWONGAN KERJA

Pngurasan WC cpt brsh dg truk tngki khss tdk cpt pnh lg.ChandraKirana12 Sagan562858/589589

RUMAH DIJUAL

KOST Kos Putri Gratis hanya utk 1 Krywati/Mhsiswi Lajang Muda Kompnsasi UrusKos2an089528480994

41681-3

2

PROPERTI

41608-3

Pjt sehat Mb Firra,TerapiKaki,urut Body,urutPerut,kerik sakitPinggang. WA.082241975853 Nosms

41675-3

AGEN PROPERTI Siap membantu Jual/Beli Tanah dan Bangunan di Jogja. Hubungi Mas Faiz 081 313 889944 Siap membantu jual/beli tanah dan bangunan di Jogja.Hubungi: Bpk Rahmat 087738356503

41677-3

KREDIT Bank Syariah,pembiayaan u/berbagai keperluan anda.JaminanBPKB/ SHM.H:Ari 08174113655(bs WA)

YAMAHA Vario 11,17,Mio 09,11,12,13,Beat 10,19,Genio 19,Fit X 08,Blitz R 05,Ymh 75 WA:085103400199

41191-3

41438-3

41675-3

Griya massage dn lulur, Jl.Mag3lang Km 12, dgn 4 terapis ramah dan sabar.WA 0878 3991 0505

41747-3

GIGI PALSU Ahli psg gigi promo mlai 100rb.anda tlp kmi dtg H.Ahmad zaini WA 081578877748.081804166624

41503-3

PIJAT & LULUR Rini Massage, pijat capek, ramah, tamah. Hubungi : 0812.2820.9747

41785-3

41697-3

Rmh Baru.60/105,2KT,1KM,Gilang Baturetno,Banguntapan,500jt Nego Hub:0813 2886 3069 TP 41691-3

Jual Ruko Tingkat Full Bangnan 2000m LT 1112m2 di Perintis Kemerdekaan H: 20M 085868454090 41700-3

41355-3

40972-3

Jual SHM Pkrg L108m2 H.140Jt Utara Pom Bensin Gecikan Jl Godean 081804277730/087821300110

41369-3

Dijual SHM Pkrg L125m2 H85Jt Utara Pasar Tempel 200m dr JaMal Hb:087821300110/081804277730

Rumah di kontrakkan di Kotagede cck u-Kantor List 2200 Halm Luas Minat Hub:0818 267 907 41612-3

Djl Rmh LT 91 LB 40 KT2 KM1 Jl Imogiri Timur KM9 Perum Mutiara Residen Tlp/WA 089672272369

Jual Rmh 300/150m2 di Jambidan Banguntapan H 1 Milyar Nego 40m Msk dr Jl Raya 081335336678

41711-3

41701-3

Rmh Tp42 Denah&Bentuk bisa Request 350Jt Jl Wnsri KM11 Msk500m Pesan Bangun H 081328323270

Rmh Brt Mlbro Dgen L240/200 KT4 KM2 cck Kos:2M.Tnh L2690/43m brt Mlbro Top 087838376396WA

Rmh 15Jt/th Ng 2KT,1KTamu,1KKlrg, Dpr di Karangasem,Condoncatur Slmn P. Bambang 08121556805

41722-3

Disewakan rmh dlm kota unt kel muslim 2 kmr tdr 1 kmr mandi 1 dapur 8,5 jt/th 082233009321

41732-3

Rmh Mewah Nempel Hyarta Tepi Aspal,100m dr Palagan LT254/220,2Lt Hg3,3M Nego H081915158787 41401-3

Giwangan,rmh2lt,4kt,3km,Grsi Luas, Dpr,RTamu,Gdg,Smur,SHMIMB, L1300w,Lt100m,Lb180,750jt Net,Bns Bed3,Ac,LBaju5 082322225595

Rmh Brt Mlbro L100/80 KT3 KM2 425jt + Tnh Pgung L250/12 12jt/m Nyman H087838376396 WA Joss 41723-3

Rmh Baru Tamsis Jogja 5 mnt UII Hkm cluster 2kt 2km SHM mbl msk 745jt . Hub: 081804059024

7 KT/2 Kmd/RT/DPR/Hal luas bsa utk Ktr/Gudang/Kelg/Orang asing 145 Jt/thn H.081312413691WA 41649-3

41657-3

41670-3

Rmh 2KT RTm RKel Kmd Dpr Pera botan.Gedongan Kotagede 451668/ 0895368068905.Ada tnh dijual 41731-3

41656-3

41456-4

Jl rmh br mrh 2KT,RT,TRS,DPR,KM L60m fullbang. Jl.Imogiri timur Km12 Wa/tlpn: 085326564405

Dijual di Perum Nogotirto L108m 3KT KM RT RK Dpur Grsi Mobil Jl Godean H750Jt 089674675547

Rmh 6kt ac, 3km, SHM, Lt/Lb 160/150, jual cpt dkt Tugu. Hub. 082132550573.

TANAH DIJUAL Jl tnh kav L100m,275 jtlok brt UNJANI/50m dr jl Rrd brt,kaliabu, bnyrdn,gmpg slm0811293751

41726-3

41622-3

41795-3

40909-3

41724-3

41131-3

Rmh Jl Bumijo 28 LB 294 L15 P20 Strtgs bs u/ dokter,Ktr dll PLN Sumur PAM TP 0895384366018

41267-3

41268-3

Dijual tnh pek LT:2000m LD:40m lok Gamping 082138318842 broker/buyer serius monggo 41406-3

Tanah SHM dekat RM Lembah Desa LT 627m Muka -+22m Hg 1,9Jt/m Hub: 0813 2802 0064 41482-3

Cocok untuk Gudang Banguntapan Ringroad Luas -+ 1300m Hg 6Jt/m Hub: 0811 255 3693 41483-3

Wirokerten Surya Global Luas -+ 1797m Hg 1,8Jt/m Hub: 0812 3457 5155 41484-3

1611m dpn Graha Sedayu Sjht Tnh SHM LB 35m pjg 46m Jl Yogya Wates KM13 Nego H:081578062424 41619-3

41627-3

Jwl SHMP L116 LD8 dkt PemDa Sleman Utara Jejamuran Rp1500rb/m WA:081215556707/087783160737 41628-3

Jwl SHMP L276 LD7 Tepi Jl Godean Seyegan bs unt Ruko Rp2500rb/m Hub WA: 0877 3877 1999 41629-3

Tnh Pek 232m LD12m Mbl Msk Lok Utara Koramil dkt SMA Muh Kalasan 900rb/m Nego 081392822214 41648-3

Jl Tnh+Rumah SHM di Pusat Kota Hg750Jt L=89m2 Dua Muka bs Usaha Jl Aspal H: 0823 2811 0805 41652-3

Jl Tnh SHM 180m an sendiri Tepi Jln Nasional Timur Bandara YIA KP Hub: 0812 2728 1556 2

41653-3

Jual cpt tnh SHM L 8500m2 LD70m, Hrg 1,9jt/m, Nego. Lok Seyegan. H:087839499270 41663-3

41682-3

Tnh Murah-Bgs utk Ush/Industri/ Gdg-L:755m LD:10m-Truk SmpngnJlBantul KM6-SHM-081328885886

41795-3

Djl tnh+bangunan L498m LD15m cck utk gudang/ruko pggr jln besar Bogem Kalasan 081325066197 41795-3

41738-3

Cck u Kost-dkt Kamp(ISI-AKBID-ATKSTTKD)Sewon-Bantul-Pek L:173m LD:9m-Mbl Msk-081226464012 41739-3

Djl tnh pekr ls:450,ld:32 aksesjln cor blok mbl masuk lokasi,sgt datar&rata,bagus u/huniandi Godean ,jering sidorejo,hrg:290jt minat wa:081806117168 41755-5

Jl Tnh ls:116 ld:7 akses jln utama ke goa Maria sendang jatiningsih moyudan hrg:150 jt.Lokjarang ada. Sgt bagus u/ hunian dan usaha. Wa:081212916689 41755-5

Jl Tnh ls:500,ld:13m hrg:190 jt/tnh datar rata lok. jejer perumMbl msk,lokasi Sedayu .minatwa:081212916689 mlk sendiri 41755-4

JUAL R.USAHA Ruang Usaha Strategis 105m 3LT SHM,Lok Jln Monjali,Sinduadi,Hrg 2,7M Hub: 0813 7537 9499 41661-3

Djual gudang rangka baja LD30m Luas5000m2 Jl.ImogiriBaratKM8 Sewon Btl.Tlp/WA082134448251 41715-3

SEWA R.USAHA Kios3x6 400/bl,Strtegis,Brt bangjo Kentungan,Jakal,cck angkringn,dll H:087888444203(Jadul) 41614-3

Disewakan R.U Pgr Jln.Murah,Ramai cck utk Toko & segala macam usaha Hub: 0274.562 581 41745-3

Pekarangan Wioro Jln Utama L -+ 1400m Hg 3,3 Hub: 0877 3917 1730

Jual cepat tanah pek Luas 3705m2 LD18m Harga 17jt/m Nego Lok: Jombor, Jamal H:085868769095

Tanah 8 Kavling Barat Cebongan LT112m2 LD10,5m Hrg240Jt Free Balik Nama WA: 0896 5220 7444

Cucian mobil lengkap tinggal pakai bisa 10 th di potorono btp btl .tlp wa : 085100439009

41626-3

41665-3

41784-3

41758-3

Melacak Asal-usul Ayam Cemani

AYAM cemani dikenal dengan karakter yang unik dan berbeda dari ayam kebanyakan. Pasalnya, ayam ini berwarna serba hitam. Bukan hanya bulunya, tetapi juga paruh, lidah, kaki, hingga tulang. Begitu pula dengan dagingnya. Keunikan bentuk fisiknya tersebut menjadi daya tarik tersendiri, baik bagi mereka yang ingin sekadar membeli atau menelitinya. Warnanya yang hitam ini menjadi asal-usul penamaan ayam tersebut. Melansir Harian Kompas, 5 Juni 2010, arti kata cemani dalam bahasa Sansekerta adalah hitam. Ayam cemani ini merupakan satu jenis ayam Kedu, ayam asli Temanggung. Selain ayam cemani yang berwarna hitam, ayam dari Kedu juga ada yang berwarna merah, putih, atau warna campuran putih hitam yang juga disebut sebagai blurik. Menurut penelitian Merkens dan Mohede (1941), warna bulu yang bermacam-macam dari ayam Kedu terjadi karena perkawinan antara ayam ras lokal Temanggung dengan ayam Austrolorp yang dimasukkan Pemerintah Belanda. Namun, khusus untuk ayam cemani,

tidak diketahui faktor genetis apa yang menyebabkan seluruh tubuh ayam berwarna hitam. Mengutip Kompas.com, 21 September 2019, menurut sejumlah peneliti, kondisi ayam cemani disebut fibromelanosis atau mutasi yang terjadi pada ayam domestik. “Kami memiliki bukti bahwa itu adalah penataan ulang yang rumit dalam genom,” kata ahli genetika di Uppsala University, Swedia, Leif Andersson. Ia mengungkapkan jika jejak mutasi dari ayam cemani berasal dari seekor burung yang mungkin hidup ratusan atau bahkan ribuan tahun lalu. Namun, meski kini para peneliti mulai memahami apa yang menjadi penyebab warna hitam pada ayam cemani, sejarah mengenai ras ini masih menjadi misteri. Pengelompokan Berdasarkan pengelompokan yang dibuat oleh peternak, ayam cemani pun dibedakan berdasarkan kadar kehitamannya. Ayam cemani kualitas sedang atau C berwarna abu-abu muda, ayam cemani kualitas B berwarna abu-abu gelap, dan ayam cemani super atau kual-

itas A berwarna hitam pekat. Sementara, khusus untuk ayam cemani istimewa, warna lidah pun hitam dengan darah berwarna merah tua nyaris kehitaman. Di luar ciri tubuhnya, secara umum, ayam cemani memiliki ciri-ciri seperti berbadan besar, kompak, punggung lebar, kepala cenderung bulat dengan paruh berwarna hitam atau merah, jengger besar, tebal, dan tegak. Menurut penelitian, daging ayam cemani lebih banyak mengandung hemoglobin dibandingkan ayam kampung biasa. Oleh karena itu, daging ayam ini sangat baik dikonsumsi ibu hamil. Ayam cemani merupakan salah satu varietas ayam kampung. Oleh karena itu, sama seperti varietas daging ayam kampung lain, daging ayam cemani ketika dimasak tidak mudah hancur dan rasanya lezat. Namun, kini ayam cemani juga terkenal sebagai ayam hias bernilai tinggi. Harga ayam cemani jantan rata-rata dijual Rp2,5 juta per ekor. Sementara sepasang ayam cemani jantan dan bentina dewasa, siap bertelur dihargai rata-rata Rp5 juta. (kpc)

CEMANI - Ayam cemani jantan.

KOMPAS.COM/HERU DAHNUR


G S SIPI IP IPI

821

RABU, RABU PON 18 NOVEMBER 2020

MEMULAI DARI P

YOUTUBE

ENYANYI, Raisa Andriana pertama kali mengeluarkan lagu yang berjudul "Serba Salah". Lagu itu berhasil menarik minat publik untuk mendengarkan karyanya yang lain. Saat itu, Raisa memanfaatkan platform YouTube untuk memperkenalkan musiknya. "Aku tuh pas kita keluar dengan 'Serba Salah', itu tuh YouTube masih coba-coba. Aku luncurin di YouTube sama waktu itu kita bikin unplagged session gitu. Aku sama produser main di rumah Asta, terus up juga di YouTube," kata Raisa. "Yang anehnya malah video itu malah banyak dapat perhatian. Jadi emang dari dulu orang memang

suka sesuatu yang asli, yang enggak dipoles," kata Raisa menambahkan. Raisa mengaku tak menyangka bahwa kehadirannya sangat diterima masyarakat. Ia merasa kariernya berkembang seiring dengan semakin diliriknya YouTube saat itu. "Aku ngerasa karya-karyaku lumayan berkembang bersama popularitas YouTube di sini, cukup beruntung di era itu," ucap Raisa. Siapa yang tak tahu kiprah penyanyi Raisa Andriana dalam dunia tarik suara? Lagu-lagunya terbilang cukup diminati banyak orang. Sebut saja "Serba Salah", "Kali Kedua", "Apalah (Arti Menunggu)" dan masih banyak lagi. Karya-karya itu mampu membawa Raisa di puncak popularitasnya. Hadir dalam YouTube CXO Media dengan Putri Tanjung, Raisa sedikit menceritakan seputar awal kariernya dulu. Penyanyi

berusia 30 tahun ini juga mengulik masa lalunya yang pernah menjadi backing vocal. Sejak kecil Raisa bercitacita menjadi seorang penyanyi. Namun, istri Hamish Daud ini hanya ingin menjadi seorang penyanyi biasa-biasa saja. Tak pernah terpikirkan dalam benaknya untuk mencapai popularitas seperti sekarang ini. "Aku mau jadi penyanyi, tapi enggak kepikiran buat jadi bintang. Enggak pernah kepikiran dari sisi situnya, jadi yang dipikirin tuh pengin punya album, pengin nyanyi di atas panggung," kata Raisa. Hingga akhirnya Raisa berkomitmen untuk memulai karier dalam dunia tarik suara. "Sampai akhirnya committed 'ok gue terjun ke dunia ini', itu teman-teman sama keluarga yang ring dua kayak 'oh iya oke, bisa nyanyi'," ucap Raisa. (Kompas.com/Revi C. Rantung)

FOTO: TANGKAPAN LAYAR, YOUTUBE/RAISA6690

MANFAATKAN YOUTUBElagu-lagu di awal kariernya.

Raisa Andriana memanfaatkan platform YouTube untuk memperkenalkan

Kisah "ID-Card" Pertama SEBELUM terkenal, Raisa Andriana mengaku pernah menjadi backing vocal untuk grup vokal RAN. Kala itu, Raisa diajak RAN mengisi acara dalam Java Jazz 2008. Raisa pun merasa bahagia pada saat itu. Bahkan kebahagiaan itu bertambah ketika mendapatkan ID card pertamanya dalam festival besar.

Ungkap Inspirasi dari Lagu Bahasa Kalbu SINGLE "Bahasa Kalbu" yang begitu terkenal di tahun 2000an membuat nama penyanyi Titi DJ semakin melejit. Dalam program acara Ada Show, Titi DJ mengungkap asal mula terciptanya Bahasa Kalbu. Titi DJ mengaku, single ini lahir seutuhnya dari pengalaman pribadinya. "Melodinya dibikin Dorie Kalmas dan Andi Rianto. Lirik aku yang bikin. (Lirik inspirasi) yang jadi pasangan saya waktu itu," ungkap Titi DJ di kanal YouTube TRANS7 OFFICIAL. Mendengar hal tersebut, Gilang Dirga menanyakan detail pria yang menjadi inspirasi Titi DJ menciptakan lagu tersebut. Ternyata, pemeran dalam film Perahu Kertas ini mengaku menggali inspirasi dari mantan suaminya, Andrew Hollis Dougharty. "Iya yang bule, bapaknya Stephanie," ujar Titi DJ. Selain menjadi inspirasi terciptanya "Bahasa Kalbu", kehadiran Andrew Hollis Dougharty dalam hidupnya ternyata juga memotivasi Titi DJ menciptakan banyak lagu lain, termasuk "Sang Dewi". "Dia dapat banyak lagu kok dari tribunjogja.com

Raisa berpikir bahwa ID card perdananya harus bagus dengan menyerahkan foto yang terbaik. "Ada cerita dodol banget, pertama kali aku dapat ID card yang serius kan, ID card Java Jazz kan ada barcode-nya, wah Java Jazz, aku submit fotonya, pokoknya foto yang terbagus saat itu," tutur Raisa.

Namun ekspektasi Raisa tak menjadi kenyataan, sampai membuatnya menangis. "Terus, habis itu dikasih fotonya segini, jadi benarbenar jidad enggak kelihatan, dagu enggak kelihatan, harapannya bagus, terus aku menangis di mobil. Ini kan ID card pertama gue," kata Raisa dengan tertawa. (Kompas. com/Revi C. Rantung)

TRIBUNNEWS/JEPRIMA

INSPIRASI LAGUTiti DJ menuturkan kisah tentang inspirasi dari single "Bahasa Kalbu" yang begitu terkenal di tahun 2000-an.

TRIBUNNEWS/JEPRIMA

JADI JURI -

Iis Dahlia merupakan salah satu artis yang memiliki "haters" (pembenci) lumayan banyak di media sosial. Hal itu disadari sendiri olehnya sejak dia jadi juri ajang pencarian bakat.

Banyak yang Benci Sejak Jadi Juri gue. 'Sang Dewi' juga buat dia. Saat bersama dia, gue merasa diri gue bagaikan sang dewi," ungkap Titi DJ. Sebagai informasi, Bahasa Kalbu adalah album dari penyanyi Titi DJ yang dirilis pada tahun 1999 dengan label Aquarius Musikondo. Lagu "Bahasa Kalbu" dari album tersebut berhasil menjadi hits besar dan menjadi lagu @tribunjogja

tema sinetron berjudul Cinta. Album ini selain sukses secara komersial (Double Platinum), juga berhasil memenangi 5 dari 6 nominasi di Anugerah Musik Indonesia Awards 1999, yaitu Penyanyi Pop Wanita Terbaik, Album Pop Terbaik, Penyanyi Rekaman Terbaik, Lagu Terbaik, dan Album Rekaman Terbaik. (Kompas.com/Vincentius Mario)

PEDANGDUT Iis Dahlia merupakan salah satu artis yang memiliki "haters" (pembenci) lumayan banyak di media sosial. Hal itu disadari sendiri oleh perempuan asal Indramayu ini. "Mungkin kalau sekarang lebih banyak haters," ujar Iis Dahlia dalam acara OOTD seperti dikutip dari Kompas.com. Wanita umur 48 tahun ini mengaku punya haters sejak menjadi juri ajang pencari bakat di salah satu stasiun televisi. Saat menjadi juri, Iis Dahlia memang kerap berkomentar pedas kepada para peser-

@tribunjogjafanspage

ta pencarian bakat yang memang dinilainya tampil tidak maksimal. "Sebenarnya sejak di televisi sebelah (punya haters), pas gue pencet lampu merah terus ada yang tereliminasi itu sudah mulai (dihujat). Kita juri talent pencarian bakat, kadang pendukungnya talent ini kalau kita keluarin marah," kata Iis Dahlia. Selain itu, sikap Iis Dahlia yang terkenal ceplas-ceplos ini ternyata juga jadi sorotan publik belakangan ini. Hal itu juga diakui Iis Dahlia membuat haters-nya semakin

tribunjogja

banyak. "Kalau aku kan emang hari-harinya ceplas ceplos kalau ngomong. Nah dulu mah kan ada acara talk show memang pertanyaannya sekitar karier, sekitar keluarga cuma dikit," kata Ibu dua anak ini. "Kalau sekarang kan aku cerita ke temanku host yang satu, otomatis dia tahu aku di belakang layar begitu sebaliknya. Nah acara sekarang itu yang di belakang layar kadang diceplosin pas live," ujar Iis tertawa. (Kompas.com/Cynthia Lova)

tribunjogjatv


9

RABU PON 18 NOVEMBER 2020

BIKIN KLUB BACA BUKU

STRIKER Manchester United, Marcus Rashford sarat ide cemerlang untuk membantu anak tak mampu. Setelah kampanye makanan gratis, kini striker 23 tahun ini meluncurkan klub baca buku. Tujuannya mempromosikan melek baca terutama di kalangan anak tak mampu. Dia akan membagikan buku gratis kerja sama dengan Macmillan Children's Books (MCB). Judul buku pertama yang diluncurkan adalah YOU ARE CHAMPION, non-fiksi bergambar untuk anak 11-16 tahun, diterbitkan Mei 2021. Isinya bercerita kisah hidup Rashford yang diharapkan jadi inspirasi anak-anak. (Tribunnews/den)

AKHIR TAHUN SEMPURNA SABALENKA

UNGGULAN teratas, Aryna Sabalenka menyelesaikan musim 2020 dengan sempurna. Petenis Belarusia ini meraih sembilan kemenangan beruntun, dan gelar juara WTA berturut-turut usai mengalahkan Elise Mertens 7-5, 6-2 di final Upper Austria Ladies Linz, kemarin. Ini menjadi trofi ketiga di nomor tunggal putri untuknya tahun ini, setelah sebelumnya menjuarai turnamen di Ostrava dan Qatar. Untuk pertama-kali dalam kariernya, Sabalenka pun bisa masuk peringkat sepuluh besar WTA. "Ini akhir tahun yang sempurna di tengah segala kesulitan, jadi saya bisa bahagia, dan santai liburan," katanya. (Tribunnews/den)

AFP PHOTO

WTATENNIS.COM

BOSNIA VS ITALIA

LIVE ON KAMIS (19/11) Pukul 02:45 WIB/ 03:45 WITA

ROBERTO Mancini kembali tak bisa datang ke stadion menyaksikan skuat asuhannya, Italia berlaga hidup-mati kontra Bosnia & Herzegovina di laga terakhir grup A1 UEFA Nations League di Stadion Grbavica, Sarajevo, Kamis (19/11) dini hari. Pelatih Italia ini dinyatakan masih positif Covid-19, karenanya masih harus diisolasi, sama dengan yang terjadi saat Azzuri menekuk Polandia 2-0 (16/11). Mancini tak perlu khawatir karena ada asisten pelatih, Alberico Evani yang mengganti posisinya di bench. Namun, yang lebih membuat Mancini yakin dengan kekuatan timnya di lapangan adalah kehadiran Jorginho di lini tengah. Sang playmaker ini ibarat mesin tribunjogja.com

yang bisa menerjemahkan keinginan Mancini di lapangan. "Dia figur fundamental bagi kami," kata Mancini beberapa waktu lalu. Di era Mancini, Jorginho adalah pencetak gol terbanyak Azzurri dengan lima gol, sama dengan striker asal Torino, Andrea Belotti. Sementara peraih sepatu emas 2020, Ciro Immobile baru mencetak tiga gol. Istimewanya, semua gol Jorginho berasal dari titik putih. Terakhir, gelandang Chelsea ini mencetak gol penalti ke gawang Polandia saat Italia menang 2-0 (15/11). Tak hanya mencetak gol, di laga itu pemain kelahiran Brasil 28 tahun lalu ini juga jadi motor penyeimbang di lini tengah. Situs Whoscored mendapuknya sebagai man of the match. Statistiknya @tribunjogja

memang apik dengan akurasi umpan hingga 95 persen. Dari 83 umpan yang dilepaskan Jorginho, 79 di antaranya akurat, dengan satu kali mengirimkan umpan kunci. Dia juga tercatat dua kali melakukan dribble sukses, serta empat kali melakukan tekel. Jorginho diharapkan kembali jadi motor Azzurri saat menghadapi tuan rumah Bosnia. Italia wajib menang di laga ini agar bisa lolos ke semifinal. Saat ini mereka di puncak grup A1 dengan sembilan poin. Masih rawan disalip Belanda (delapan poin) yang di waktu bersamaan ditantang Polandia (tujuh poin). Ketiga tim, terkecuali Bosnia, di atas kertas masih berpeluang lolos. Yang seru, di laga ini Jorginho akan menghadapi lawan berat: Miralem Pjanic. Saat masih di

Juventus, Pjanic ini tadinya mau dibarter dengan Jorginho di Chelsea. Penawaran sudah diajukan tim Nyonya Tua. Namun, kubu The Blues ternyata tetap lebih memilih Jorginho di lini tengah. Pjanic pun akhirnya dibarter dengan Gelandang Barcelona, Arthur Melo. Tipikal kedua gelandang ini hampir sama: pandai membaca permainan, pengendali lapangan tengah, dan pekerja keras. Duel Jorginho kontra Pjanic ini akan jadi sorotan utama laga dini hari nanti. Italia sedang dalam performa menanjak. Mereka tak terkalahkan dalam 21 laga berturut-turut. Kekalahan terakhir didapat dari Portugal 0-1 pada September 2018 lalu. Setelahnya, Azzurri mengamuk dengan mengantongi 16 kemenangan, dan lima kali

@tribunjogjafanspage

ATURAN MAIN • •

ITALIA LOLOS Jika kalahkan Bosnia Jika kalah, dan seri, namun Belanda vs Polanda imbang BELANDA LOLOS Jika kalahkan Polandia, dan Italia kalah, atau seri POLANDIA LOLOS Jika kalahkan Belanda, dan Italia kalah

seri. Di Nation League kali ini, Italia juga belum terkalahkan, dan baru kebobolan dua gol. Optimisme Azzurri juga bertambah di laga ini setelah Bosnia tanpa sang mesin gol, Edin Dzeko yang positif Covid-19. Dari lima laga, Bosnia belum pernah tribunjogja

merasakan menang, dengan dua kali seri, dan tiga kalah. Di laga ini, Mancini bisa melakukan beberapa perubahan kecil. Di lini belakang, Alessandro Bastoni kemungkinan diistirahatkan, diganti Danilo D'Ambrosio, sedang Giovanni Di Lorenzo bisa menggantikan Alessandro Florenzi di bek kanan. Sedang pemain seperti Gianluigi Donnarumma, Francesco Acerbi, dan Emerson sepertinya dipertahankan di line-up. Di lini tengah, Jorginho tetap menjadi bos, didampingi Nicolo Barella, dan bintang AC Milan, Sandro Tonali. Sementara di lini serang, Andrea Belotti bakal kembali jadi target man diapit Lorenzo Insigne, dan Stephan El Shaarawy. (Tribunnews/den) tribunjogjatv


JOGJA SP RT LAND 10

RABU PON 18 NOVEMBER 2020

Lebih Dekat Dengan Komunitas Penggemar Total Football Bernama Oranje Jogja

Terbuka Menerima Anggota Siapa Saja Tentu tak bisa dipungkiri apabila sepak bola menjadi olah raga yang paling digemari bukan hanya di Indonesia namun juga dunia. Tingginya antusias masyarakat mengolah si kulit bundar, diiringi dengan semakin banyaknya komunitas sepak bola yang bermunculan, tak terkecuali di Yogyakarta.

D

I Yogyakarta, ada komunitas pecinta sepak bola bernama Oranje Jogja. Komunitas Oranje Jogja merupakan sebuah komunitas penggemar permainan total football (Belanda: totaal voetbal) tim Oranje atau yang

identik dengan gaya sepak bola Belanda. Dikutip dari laman Wikipedia, gaya total football memungkinkan semua pemain bertukar posisi secara konstan sambil menekan pemain lawan. Taktik ini mengharuskan tim berisi para pe-

main yang mempunyai skill menyerang dan bertahan. “Secara hirarkis, kami merupakan bagian dari Oranje Indo yang berpusat di Jakarta,” ujar Ketua Oranje Jogja, Andi Setiawan, Selasa (17/11). Dijelaskan Andy, selain menggelar nonton bareng tim oranje (julukan timnas Belanda), komunitas Oranje Jogja ini kemudian juga aktif bertransformasi menjadi sebuah komunitas sepak bola Oranje Jogja Voetball Bond (Orjo VB). “Orjo VB latihan rutin internal setiap hari Rabu di

Lapangan Danhanud AAU Berbah, Sleman. Anggota kami saat ini berjumlah lebih dari 30 orang, dari berbagai kalangan, profesi, dan kelompok umur. Anggota termuda berumur 16 tahun,” jelas Andi. “Sepakbola di Orjo VB menjunjung tinggi sportivitas, fun football, dan bertujuan menambah pertemanan,” tambahnya. Ia tak memungkiri, situasi pandemi Covid-19 saat ini menjadi tantangan tersendiri bagi komunitas Oranje Jogja.

Untuk itu, menjalankan protokol kesehatan ketat menjadi kewajiban anggota Oranje Jogja setiap menjalani latihan sepak bola rutin. “Tetap aktif saat pandemi jadi sebuah tantangan. Protokol kesehatan kami terapkan dengan ketat. Screening suhu tubuh, jaga jarak, serta tidak diperkenankan meludah di area lapangan menjadi sebuah keharusan,” ujarnya. “Orjo VB bukan komunitas ekslusif, kami terbuka buat siapa saja yang mau

IST

BERLATIH - Komunitas sepak bola Oranje Jogja usai berlatih

di Yogyakarta beberapa waktu lalu.

bergabung. Tidak harus suka tim oranje atau jago main bola. Cukup niat baik, ingin olahraga, menambah

teman, dan pastinya follow instagram kami, @oranjejogja,” pungkasnya. (Tribun Jogja/Hanif Suryo)

Geber Latihan

 Bank BPD DIY Bima Perkasa Segera Umumkan Pelatih Anyar

P

RESIDEN klub basket Bank BPD DIY Bima Perkasa, dr Edy Wibowo mengungkapkan bila dalam waktu dekat akan segera memperkenalkan juru taktik anyar jelang tip-off Indonesian Basketball League (IBL), awal Januari 2021 mendatang.

Sebagaimana diketahui, klub basket kebanggan masyarakat DIY ini belum memiliki nakhoda seusai memutuskan tidak memperpanjang kontrak Raoul Miguel Hadinoto atau yang akrab disapa Coach Eboss, Agustus 2020 lalu. Sejumlah nama sempat muncul. Salah satunya pelatih asal Amerika, David Singleton. Bahkan, manajemen sudah menjalin komunikasi dengan mantan pelatih Pacific Caesar Surabaya tersebut. Hanya saja, manajemen Bima Perkasa masih merahasiakan identitas sang calon pelatih. Kendati demikian, dr Edy menegaskan bila pelatih kepala nantinya punya visi dan misi sama dengan klub, satu di antaranya yakni pengembangan pemain muda melalui Bima Perkasa Academy dan basket di Yogyakarta secara umum. “Pelatih punya visi yang sama, termasuk pengembangan pelatih muda. Dia (calon pelatih) juga bersedia turun ke sekolah-sekolah. Semoga saja

MASIH RAHASIA  Bank BPD DIY Bima Perkasa segera memperkenalkan juru taktik anyar jelang tip-off IBL 2021  Sayangnya, pihak manajemen masih merahasiakan nama pelatih anyar tersebut  Sembari menunggu, para pemain berlatih intensif untuk bersiap jelang kompetisi bergulir

bisa berdampak ke bola basket di Yogyakarta dan tanah air,” kata Edy. Sembari menunggu diumumkannya nama pelatih, para pemain Bima Perkasa terus meningkatkan intensitas latihan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan ketat. Di bawah arahan Kartika Siti Aminah selaku manajer teknis kepelatihan, pemain terus meningkatkan level permainan. “Setiap harinya level permainan harus naik. Para pemain juga harus sadar bahwa sampai detik terakhir nanti mereka tidak hanya menjaga kehormatan klub, di dada mereka itu ada kebanggaan dan harapan seluruh fans” ujar dr Edy. IBL direncanakan dimulai awal Januari 2021 dengan menerapkan sistem gelembung serupa dengan NBA. Kompetisi IBL mendatang dipastikan makin seru dan persaingan makin sengit seiring bertambahnya dua kontestan baru yakni West Bandits Solo dan Bali United Basketball. (han)

Optimistis Mampu Bersaing DISINGGUNG mengenai target serta peta persaingan IBL 2021 menyusul bergabungnya dua klub baru tersebut, Presiden klub basket Bank BPD DIY Bima Perkasa, dr Edy Wibowo optimistis Bima Perkasa dapat menorehkan prestasi. “Dari pelatih sampai pemain kami persiapkan betul, tidak ada kata mainmain bagi kami musim ini. Tentu saja, pemain juga akan bermain maksimal dan mengeluarkan seluruh kemampuan mereka,” ujar dr Edy optimis. Menengok materi tim jelang ber-

LATIHAN INTENSIF -

Bank BPD DIY Bima Perkasa saat menjalani latihan intensif jelang tip-off IBL di GOR Klebengan, Depok, Sleman beberapa waktu lalu.

gulirnya musim baru, Bima Perkasa tentu saja menjadi satu di antara klub yang patut diperhitungkan. Di skuat Bima Perkasa bercokol sejumlah pebasket potensial, salah satunya Tifan Pradita yang musim lalu masuk nominasi Rookie Of The Year. Ada pula Azzaryan Pradhitya, satu di antara point guard terefektif di IBL. Selain itu, ada nama seperti Restu Dwi Purnomo, Nuke Tri Saputra, Raylly Pratama, Reza Arfah, Raylly Pratama, Ali Mustofa, Melki Sedek, rekrutan baru Rachmad Febri Utomo serta sejumlah practice player. (han)

DOK. MEDIA OFFICIAL BANK BPD BIMA PERKASA

On This Day

18 NOVEMBER 2016

Voli Putri DIY Berjaya di Popwil TIM voli putri DIY menunjukkan keperkasaannya di Pekan Olahraga Pelajar Wilayah (Popwil) Wilayah III dengan menyapu bersih tiga laga. Berturut-turut, DIY mengalahkan Banten (3-2), Kalimantan Tengah (3-0), dan Kalimantan Utara (3-0).

tribunjogja.com

Hasil ini membuat DIY kokoh di posisi puncak sekaligus menegaskan satu tiket lolos ke Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) 2017. “Sudah sesuai target. Hasil ini patut disyukuri,” kata Pelatih Tim Voli Putri DIY, Pelatih Voli Putri DIY, Sami Tolkhah Mukri. (*)

@tribunjogja

Halftime

PSSI Kukuh Ingin Bawa Timnas U-19 ke Spanyol PSSI belum mantap memilih Korea Selatan sebagai lokasi latihan tim nasional sepak bola Indonesia U-19. Spanyol masih menjadi favorit untuk dituju dengan berbagai pertimbangan dari pihak federasi. Sebelumnya dikabarkan bahwa Pemerintah Kota Daegu, Korea Selatan, sudah siap menerima kehadiran Timnas U-19. Meski begitu, PSSI tetap menjadikan Korea sebagai opsi terakhir. Setelah Belanda tak kunjung memberikan ja@tribunjogjafanspage

waban, kemudian muncul Spanyol yang dalam proses penjajakan dengan PSSI. Ketimbang Korea, PSSI lebih ingin mengirim Timnas U-19 ke Spanyol. “Sudah ada dua negara yang memberikan lampu hijau. Pertama Korea, dan kedua Spanyol. Kami sudah merumuskan apa plus minusnya ke Korea, kalau ke sana kan harus dikarantina 14 hari,” kata Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan dikutip dari laman detik.com, Selasa (17/11). “Sementara Spanyol bisa langsung latihan, tribunjogja

kalau Korea Selatan sementara situasi suhu terus menurun dikhawatirkan masuk bulan Desember sudah masuk 0 derajat. Tapi kalau Spanyol mungkin 21 derajat, tidak jauh seperti di Bandung lah,” ujarnya menambahkan. Tak hanya itu, PSSI juga masih ingin melihat dan memanggil para pemain keturunan. PSSI menilai akan kesulitan untuk mengajak para pemain keturunan dari Eropa jika Timnas U-19 berlatih di Korea Selatan. (dtc) tribunjogjatv


TRIBUN BUFFER 11 Arus Lalu Lintas Kentungan zz Sambungan Hal 1

Salah satu pengguna jalan, Slamet, mengatakan sudah mengetahui informasi adanya penutupan underpass sisi Utara sejak sepekan yang lalu. “Saya sudah

Guguran ke Kali Trising zz Sambungan Hal 1

kawah Merapi. Sementara, dari laporan amatan satu hari sebelumnya, yakni Senin (16/11) pukul 00.00-24.00 WIB, terdengar suara guguran sebanyak 6 kali dengan kekuatan suara lemah hingga sedang dari pos pengamatan Gunung Merapi (PGM) Babadan. Kegempaan yang terjadi dalam kurun waktu tersebut di antaranya 69 gempa guguran, 262 gempa hybrid/fase banyak, 40 gempa vulkanik dangkal, 2 gempa tektonik, dan 53 gempa hembusan. Secara visual asap berwarna putih, intensitas tebal dengan ketinggian 150 meter di atas puncak. Selain itu, laju rata-rata deformasi Gunung Merapi dalam periode tersebut melalui pantauan menggunakan electronic distance measurement (EDM) Babadan adalah sebesar 12 cm/hari. Untuk potensi bahaya, Kepala BPPTKG, Hanik Humaida mengatakan, saat ini masih sesuai rekomendasi, yaitu guguran lava, lontaran material vulkanik dari erupsi eksplosif, dan awan panas sejauh maksimal 5 km dari puncak Merapi. Se-

Lima Jam Gisel Diperiksa zz Sambungan Hal 1

Gisel yang mengenakan baju putih, celana krem, serta masker memilih bungkam kepada awak media yang sudah menanti kehadirannya. Ia juga tetap bungkam dan irit bicara seusai menjalani pemeriksaan dan keluar dari gedung Ditreskrimum sekitar pukul 16.00 WIB. “Puji Tuhan, baik,” kata penyanyi jebolan Indonesian Idol itu. Mantan istri Gading Marten tersebut mengakui pemeriksaan kasus video asusila ini sangat merugikan dirinya dan juga pekerjaannya. “Keganggu banget,” ucapnya. Gisel pun mengaku akan mengikuti proses hukum yang tengah dilakukan kepolisian. “Ikuti saja prosedurnya, sebagai warga negara yang baik datang, kita ikuti saja,” tutur Gisel. Usai menyatakan hal tersebut, Gisel kemudian berlari masuk ke dalam mobilnya yang telah terparkir di halaman gedung Ditreskrimsus Polda Metro Jaya. Ia tak berbicara lagi dan langsung meninggalkan awak media. “Covid.. covid.. covid.. covid. Aku nggak bawa

Jokowi Siap Pertama zz Sambungan Hal 1

“Akhir November itu vaksinnya datang, bukan disuntikkan. Vaksin datang itu, sekali lagi, masih harus melalui tahapan-tahapan lagi, yaitu lewat Badan POM. Bukan datang langsung disuntikkan, kan tidak seperti itu,” ucap Jokowi. Jokowi menjelaskan, waktu pengujian vaksin Covid-19 di Badan POM memakan waktu kurang lebih tiga minggu sampai satu bulan. Diperkirakan vaksin itu baru bisa diberikan kepada masyarakat pada akhir tahun 2020 atau awal tahun 2021. Presiden kelahiran Surakarta 21 Juni 1961 itu mengatakan, Pemerintah Indonesia sangat memperhatikan standar dan ketetapan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengenai pengadaan vaksin. Artinya, vaksin Covid-19 yang dibeli Pemerintah Indonesia harus masuk dalam list WHO. “Saya sudah tekankan berkali-kali pada para menteri, vaksin yang kita beli harus tribunjogja.com

RABU PON 18 NOVEMBER 2020

tahu dari seminggu yang lalu. Mau titutup ada perbaikan,” katanya, saat ditemui Selasa (17/11). Namun demikian, Slamet melihat dari uji coba kemarin kemacetan hanya akan terjadi pada saat jam sibuk saat pagi dan sore hari. “Ya, paling padat itu saat jam sibuk orang berangkat kerja dan pulang kerja. Itu pasti macet,”

tutur pria asal Condongcatur, Depok, Sleman ini. Kemarin pengerjaan pemeliharaan saluran air telah dimulai. Underpass Kentungan hanya dapat diakses dari arah timur ke barat. Sementara untuk jalur sisi utara yakni dari arah barat ke timur untuk sementara ditutup selama masa perbaikan hingga besok, Kamis (19/11). (hda)

jak 5 November 2020, BPPTKG telah menetapkan Gunung Merapi berstatus Siaga (level III). Hanik menambahkan, penambangan di alur sungaisungai yang berhulu di Gunung Merapi dalam kawasan rawan bencana (KRB) III direkomendasikan untuk dihentikan. Pelaku wisata agar tidak melakukan kegiatan wisata di KRB III Gunung Merapi termasuk kegiatan pendakian ke puncak Gunung Merapi. Jalur evakuasi Proses perbaikan jalur evakuasi dari Padukuhan Glagah Malang hingga Banjarsari sudah hampir rampung. Diperkirakan proses pengecoran jalan selesai sebelum 30 November. Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sleman, Joko Supriyanto mengatakan, panjang jalan yang diperbaiki sekitar 2,2 kilometer. Namun pengerjaan dilakukan cepat, sehingga diperkirakan selesai lebih awal. “Sekarang paling tinggal 200 atau 300 meter yang belum dicor. Persentase, ya, 90 persen. Memang kemarin kami ingin selesai cepat, sebelum 30 November selesai,” katanya saat ditemui di barak pengungsian di Balai Desa Glagaharjo, Selasa (17/11). Selain Glagah Malang hingga Banjarsari, pihaknya merencakan perbaikan jalur evakuasi

di Plosokerep dan Watuadeg, Kepuharjo, Cangkringan. Sebab jalur juga tersebut rusak dan perlu perbaikan. Pihaknya masih berkoordinasi dengan kepala padukuhan setempat. Pasalnya untuk melakukan perbaikan perlu menutup jalan, dan akan menghambat mobilitas warga. “Anggaran pakai BTT (biaya tak terduga), sekitar Rp1 miliar lebih, kami baru merapatkan, terutama dengan pak dukuh. Karena untuk perbaikan itu perlu menutup jalan. Jadi warga juga perlu diberi pengertian,” sambungnya. Meningkatnya status Gunung Merapi dari Wasapada (Level 2) menjadi Siaga (Level 3) membuat Pemkab Sleman mempercepat proses perbaikan jalur evakuasi. Sebelumnya, Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan, dan Kawasan Permukiman (DPUPKP) Kabupaten Sleman, Taupiq Wahyudi mengatakan pihaknya telah melakukan perbaikan Padukuhan Srunen dan Singlar, Kapanewon Cangkringan. Jalan di dua padukuhan tersebut diperbaiki sejak Senin (8/11) lalu. Perbaikan tersebut dilakukan dengan menambal jalan-jalan yang berlubang. “Total yang digarap tidak sampai satu kilometer, itu yang Srunen sampai Singlar. Kami targetkan hari ini selesai (perbaikan),” katanya. (uti/maw)

face shield, sayang, permisi, ya, maaf banget.. maaf... maaf sayang enggak berani buka (masker),” ujar Gisel seraya masuk ke dalam mobilnya. Sebelumnya, polisi telah menetapkan dua orang sebagai tersangka dalam kasus ini, yakni PP dan MN. Keduanya ditetapkan sebagai tersangka lantaran menyebarkan video porno mirip Gisel itu di media sosial. Dua orang tersangka itu berinisial PP dan NN itu kepada polisi mengaku menyebarluaskan video syur mirip Gisel di media sosial untuk mendapat penambahan jumlah followers dan dapat mengikuti kuis atau giveaway. PP dan NN juga mengaku mendapatkan video tersebut dari salah satu akun di media sosial. Mereka kemudian kembali menyebarluaskan video tersebut. Kedua tersangka tak memiliki hubungan perkenalan atau lainnya. Adapun Gisel turut diperiksa lantaran namanya disebutkan oleh kedua tersangka penyebar video porno tersebut. Dikonfirmasi terpisah, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus menyatakan polisi juga tengah melakukan penelusuran terhadap satu orang rekan Gisel saat ini. “Untuk video yang ini akan kita

panggil lagi khusus, yang kemarin IT sudah, memenuhi unsur-unsur semuanya sudah, ITnya nanti kita panggil lagi yang untuk masalah saudari GA ini, dengan ada temannya satu yang masih kita lakukan profiling untuk nama-namanya,” kata Yusri. Polisi tak menutup kemungkinan bakal adanya tersangka baru. Sebab, ditemukan lagi akun media sosial yang diduga menyebarkan video syur mirip Gisel secara masif. “Dari beberapa profiling lagi, kita menentukan ada satu akun lagi, akun yang memang masif dilakukan penyebaran video asusila yang tersebar di media sosial,” kata Yusri Yunus di Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (17/11). Menurut Yusri, penyidik masih menunggu hasil pemeriksaan Gisel terlebih dahulu. “Kita tunggu hasilnya seperti apa pemeriksaan tersebut, apakah berkembang nanti kepada yang lain, apakah kemungkinan masih ada penetapan tersangka yang lain,” ujarnya. Pelaku penyebar video bisa dijerat dua pasal berlapis, yaitu Pasal 27 Ayat 1 juncto Pasal 45 Pasal 19/2019 tentang UU ITE dan Pasal 8 juncto Pasal 34 Undang Undang Nomor 44 Tahun 2008 tentang Pornografi. (tribun network)

masuk dalam list WHO, itu yang pertama,” kata Jokowi. Ketetapan dari WHO, golongan usia penerima vaksin Covid-19 adalah mereka yang berumur antara 18-59 tahun. Standar WHO mengenai golongan usia penerima vaksin Covid-19 ini turut diterapkan Pemerintah Indonesia. Standar WHO benar-benar diperhatikan dalam mengadakan vaksin Covid-19 bagi masyarakat Indonesia karena pemerintah tidak boleh tergesagesa dan terburu-buru. Proses pengujian vaksin berdasarkan kaidah-kaidah ilmiah harus benar-benar dijalankan. Di samping itu, Jokowi kembali menekankan bahwa vaksinasi vaksin Covid-19 akan dilakukan akhir tahun 2020 atau awal tahun 2021. “Jadwalnya masih baik, masih on schedule. Perlu saya sampaikan, kehati-hatian, tahapan-tahapan science (ilmiah) harus kita ikuti, tidak boleh yang namanya terburuburu, tergesa-gesa, tidak boleh,” kata Jokowi. Jokowi mengungkapkan, pemerintah sudah memiliki daftar golongan yang diprioritaskan untuk disuntik vaksin

Covid-19 terlebih dahulu. Prioritas penerima vaksin adalah mereka yang saat ini berada di garda terdepan berhadapan dengan pandemi. Di antaranya; para dokter, perawat, personel TNI dan Polri. Kemudian pelayan publik, aparatur sipil negara (ASN) di tempat-tempat pelayanan pada masyarakat, serta para guru yang mengajar di sekolah. “Kita sudah punya list, siapa-siapa yang disuntik, di lokasi mana,” jelas Jokowi. Jokowi menyatakan siap bila dirinya harus menjadi orang pertama yang disuntikkan vaksin Covid-19. Utamanya bila suntik pertama pada presiden bisa menumbuhkan rasa percaya masyarakat pada vaksin yang dihadirkan Pemerintah. “Kalau nanti diputuskan bahwa nanti yang pertama disuntik presiden saya siap. Simbol kepercayaan, kalau presiden sudah disuntik maka kemudian rakyat tahu bahwa (vaksin) ini dapat dipercaya,” ucap Jokowi. “Kalau saya sudah ditentukan oleh tim, bahwa Presiden yang pertama disuntik vaksin, maka saya siap,” imbuh dia. (tribun network)

@tribunjogja

Pemerintah Kaji Ulang Libur Cuti Bersama JAKARTA, TRIBUN - Pemerintah mengkaji ulang rencana libur panjang cuti bersama (long weekend) Natal dan Tahun Baru 2021 seiring melonjaknya kasus Covid-19 di Indonesia. Menurut Juru Bicara Satgas Covid-19, Wiku Adisasmito, pemerintah terbuka membahas soal libur dan cuti bersama Natal dan Tahun Baru pada Desember 2020 demi mengantisipasi pelanggaran protokol kesehatan. Pihaknya pun kini sedang berkoordinasi dengan Satgas Covid-19 di daerah dan kementerian lembaga terkait soal itu. ”Pada intinya kami sangat terbuka pada pembahasan terkait libur panjang termasuk (dengan) para pakar. Jika sudah final keputusannya maka akan segera kami infokan kepada masyarakat,” tutur Wiku, Selasa (17/11). ”Setiap minggunya Satgas pusat bersama seluruh jajaran satgas daerah serta kementerian dan lembaga terkait melakukan rapat koordinasi termasuk antisipasi libur panjang,” sambungnya. Wiku mengatakan, beberapa hal yang sedang dalam pembahasan perihal antisipasi lonjakan kasus Covid-19 pasca libur panjang dan cuti bersama ini di antaranya memetakan upaya-upaya sistematis untuk mengantisipasi kerumunan atau pelanggaran protokol kesehatan. “Sudah dipersiapkan sampai sekarang. Intinya saat ini kami mencoba serangkaian upaya sistematis untuk melakukan perubahan sosial, untuk mengantisipasi kerumunan ataupun pelanggaran protokol kesehatan lainnya, selama libur panjang,” tuturnya. Menurut revisi SKB 3 Menteri Nomor 391 Tahun 2020, dan Nomor 2 Tahun 2020, tanggal 24-25 Desember menjadi cuti bersama dan libur Natal. Selain itu, 28 Desember-31 Desember menjadi libur pengganti Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriyah. Jika ditambah dengan tanggal 1-3 Januari 2021 yang jatuh pada Jumat, Sabtu dan Minggu, maka ada sekitar 11 hari libur panjang. Libur panjang ini dikhawatirkan membuat lonjakan kasus covid-19 karena arus mobilitas masyarakat yang tinggi, padahal di masa pandemi pergerakan orang idealnya

Pengungsi Keluhkan Batuk zz Sambungan Hal 1

lami batuk, pilek, pusing, pegal-pegal, dan hipertensi. “Memang ada beberapa keluhan, tapi wajar. Sudah sepuh kalau hipertensi, ya, wajar. Batuk pilek itu karena kurang minum, sehingga memicu nyeri telan, dan pusing,” katanya saat ditemui di posko kesehatan Balai Desa Glagaharjo, Selasa (17/11). Selain petugas kesehatan seperti dokter dan perawat, ada pula kader kesehatan yang turut memantau kesehatan pengungsi, terutama lansia. “Setiap RT ada kader kesehatan, sehingga kami tidak bekerja sendiri. Kader kesehatan juga biasanya memberitahu jika ada lansia yang jatuh, atau sakit. Misal kemarin ada keluhan, hari berikutnya kami observasi lagi,” sambungnya. Via mengungkapkan, para lansia yang mengungsi juga sering berkunjung ke posko kesehatan. Selain memastikan kesehatannya, para lansia juga ingin berolahraga. Terkait persediaan obat-obatan, posko kesehatan tidak mengalami kekurangan. “Lansia kadang bosan kalau di barak terus, kadang jalan ke posko kesehatan. Kami selalu sampaikan untuk banyak minum,” ungkapnya. Hingga Senin (16/11) pukul 18.40, ter-

Puisi zz Sambungan Hal 1

Soodam dalam bahasa Indonesia, dikutip dari kanal YouTube Rolling, Senin (16/11). Usai membaca artinya dalam terjemahan bahasa Korea, Soodam terse@tribunjogjafanspage

dibatasi. Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Daeng Faqih mengatakan, libur panjang Natal dan Tahun Baru pada 24 Desember-31 Desember berpotensi mengulang rekor Covid-19 seperti terjadi seusai libur panjang akhir Oktober lalu. Selain memicu mobilitas warga yang tinggi, ia menyebut liburan panjang bisa membuat masyarakat abai pada protokol kesehatan memakai masker-menjaga jarak-mencuci tangan (3M). ”Iya, sebaiknya ditunda, liburan dan cuti bersama memicu mobilitas penduduk lebih besar, padahal mobilitas tinggi dan berkerumun sangat berisiko terhadap tingginya potensi penularan Covid-19, dan berpotensi melanggar protokol kesehatan 3M,” ucap Daeng, Selasa (17/11). Ia pun berkaca pada rekor baru penambahan kasus Covid-19 pada 13 November, yakni sebanyak 5.444 kasus, yang memicu peningkatan pasien di rumah sakit. Kondisi ini dapat membebani tenaga medis dan fasilitas pelayanan kesehatan. ”Ada peningkatan pasien Covid di rumah sakit setelah kasus 5 ribu kemarin, memang juga dikhawatirkan dampak ikutannya pasien di rumah sakit akan membeludak, dikhawatirkan melampaui kapasitas pelayanan yang ada atau akan menambah beban di rumah sakit,” ucapnya. Jika terjadi lonjakan pasien Covid-19 di rumah sakit, ketahanan tenaga medis juga akan terancam karena makin berisiko tertular penularan Covid-19. “Ini (lonjakan pasien Covid-19) juga berisiko menyebabkan penularan Covid-19 kepada petugas kesehatan juga semakin tinggi,” tuturnya. Ulasan epidemiolog Usulan menunda atau membatalkan libur panjang cuti bersama juga disampaikan epidemiolog Universitas Griffith Australia, Dicky Budiman. Ia menyarankan libur panjang Natal dan Tahun Baru ditunda demi mencegah munculnya lonjakan kasus Covid-19 di Indonesia. “Sebaiknya libur panjang [natal dan tahun baru] ditunda saja, sehingga tidak ada keramaian, pilkada juga ditunda,” kata Dicky, Selasa (17/11).

Menurut dia, penundaan libur panjang ini diperlukan lantaran kasus positif di Indonesia terus bertambah. Ia juga berucap sebetulnya tidak ada dasar bagi Indonesia melaksanakan pelonggaran terhadap protokol kesehatan sehingga memperbolehkan aktivitas bepergian. ”Tidak ada dasar Indonesia melakukan pelonggaran keramaian itu, indikatornya tidak terpenuhi, kalau WHO kan ada tiga, kasus harian menurun selama dua minggu. Nah, itu tidak ada di Indonesia,” ujarnya. “Kemudian tes positivity rate di bawah 5 persen belum terpenuhi, angka kematian nol masih jauh. jadi tidak ada alasan kuat untuk pelonggaran,” ucap Dicky. Menurut Badan Kesehatan Dunia (WHO), pelonggaran diperbolehkan dengan tiga syarat utama. Pertama, kasus positif yang menurun selama 2 pekan berturut-turut, kemudian angka positivity rate di bawah 5 persen, dan angka kematian menurun bahkan tidak ada kematian sama sekali. Berlainan dengan 3 prasyarat WHO, angka kasus covid-19 di Indonesia malah menunjukkan tren peningkatan dalam 2 pekan terakhir. Ditambah lagi dengan rekor 5.000 kasus dalam 2 hari berturut-turut, yakni pada 13 November (5.444 kasus), dan 14 November (5.272 kasus). Selain itu, positivity rate Indonesia yang masih tinggi, berdasarkan data mingguan Satgas pada 8 November sebesar 14 persen. Angka kematian juga masih fluktuatif dalam 2 pekan terakhir. Di Jakarta peningkatan pasien Corona di rumah sakit juga terjadi menyusul rekor lebih dari 5.000 kasus baru Covid-19. Ketua Satgas Penanganan Covid-19, Doni Monardo mengatakan, persentase keterisian ICU rumah sakit di DKI Jakarta kembali naik dalam 2 pekan terakhir. Pada 1 November 2020, keterpakaian tempat tidur untuk isolasi dan ICU rumah sakit rujukan di Jakarta masing-masing sebesar 52 persen dan 58 persen. “Namun dua minggu terakhir meningkat sampai 63 persen dan 68 persen,” kata Doni pada Sabtu (14/11). (tribun network)

catat ada 237 pengungsi di Balai Desa Glagaharjo. Sebanyak 87 di antaranya merupakan lansia. Magelang Sebanyak 820 orang pengungsi masih bertahan di tempat pengungsian di Kabupaten Magelang, Selasa (17/11). Mereka berasal dari empat desa ataupun 11 dusun di Kecamatan Dukun. Berdasarkan data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Magelang, Selasa (17/11), pukul 18.00 WIB, jumlah pengungsi mencapai 820 jiwa itu tersebar di sembilan titik pengungsian. “Ada pengurangan satu orang pengungsi dari Dusun Gondangrejo, Desa Keningar,” jelas Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Magelang, Edy Susanto, Selasa (17/11). Pemkab Magelang pun berupaya mencukupi kebutuhan pengungsi selama di pengungsian. Kebutuhan logistik, bilik dan makanan untuk pengungsi di tempat pengungsian dicukupi. Dapur umum disediakan di setiap tempat pengungsian. Kamar mandi dan lainnya. Kegiatan-kegiatan dilaksanakan di tempat pengungsian agar warga tak bosan. Trauma healing, layanan gratis buat warga, bimbingan belajar juga dilaksanakan. Sementara itu, Kepala Desa Deyangan, Kecamatan Mertoyudan, Kabupaten Magelang, Risyanto mengatakan, pihaknya menyiapkan tempat pengungsian di Desa Deyangan agar nyaman di-

tempati oleh pengungi. Fasilitas disiapkan. Mulai dari bilik, hingga tempat menyusui atau laktasi. Hal-hal lain yang belum terpenuhi menyusul. Kesehatan pengungsi juga ada posko. Posko keamanan. “Semua kegiatan sudah dialokasikan dengan baik, ada manajemen yang mengatur. Posko masing-masing relawan dari Krinjing dan Deyangan di tempat masingmasing. Sehingga pengungsian tetap teratur,” katanya. Logistik DIY Data bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Dinas Sosial (Dinsos) DIY, cadangan logistik berupa beras untuk penanganan krisis bencana sebanyak 200 ton. Itu pun Desember nanti Linjamsos akan kembali melakukan pengajuan ke Kementerian Sosial (Kemensos) berupa bantuan beras, khusus untuk pemenuhan logistik bagi warga di Kawasan Rawan Bencana (KRB) yang kini mengungsi akibat peningkatan peningkatan aktivitas Merapi. Kasi Penanganan Korban Bencana Alam dan Bencana Sosial Dinsos DIY, Subakir mengatakan, saat ini pihaknya telah menyiapkan personel di Posko AJU SAR Merapi, di Bumimarto, Ngemplak, Kabupaten Sleman. Sementara untuk berjaga-jaga, pihaknya juga menyiapkan 50 personel Taruna Siaga Bencana (Tagana) yang sewaktuwaktu terjadi ancaman banjir bandang, angin kencang, dan lain-lainnya.

Klaten Pemerintah Kabupaten Klaten kembali memperpanjang Status Tanggap Darurat Bencana Letusan Gunung Merapi hingga satu pekan ke depan mulai Selasa (17/11) hingga Selasa (24/11). Keputusan itu berdasarkan Surat Keputusan (SK) nomor 360/325 tentang Status Tanggap Darurat Bencana Letusan Gunung Merapi yang telah ditandatangani oleh Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Klaten, Sujarwanto Dwiatmoko, Senin (16/11). Kepala BPBD Klaten, Sip Anwar menjelaskan, perpanjangan status tanggap darurat bencana letusan gunung Merapi tersebut telah sesuai dengan peraturan yang berlaku. “Kita mengambilnya perpanjangan setiap minggu dan sesuai dengan peraturan yang ada,” katanya, kemarin. Ia menambahkan, dalam SK tersebut perangkat daerah diminta untuk segera menjalin koordinasi dengan para pihak terkait dan masyarakat, untuk mengambil langkah-langkah antisipasi penanganan bencana. Segala biaya yang timbul sebagai akibat ditetapkannya Keputusan ini dibebankan pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara, Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Provinsi Jawa Tengah, dan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Klaten. “Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal yang ditetapkan,” sambung Sip Anwar. (maw/rfk/hda/mur)

nyum menahan tawa. Lea yang merupakan anggota dari Jepang bertanya apakah pesan tersebut merupakan isi buku. Sebagai warga Indonesia, Dita Karang menjelaskan kepada sesama membernya bahwa pesan tersebut berbentuk puisi.

Ketika membaca ulang penutup dari puisi tersebut dalam bahasa, raut wajah Soodam seperti kebingungan lalu bertanya kepada Dita. Sementara Jinny tertawa mendengarnya. “Apa artinya membawa kayu pakai ember?” tanya Soodam. Dita mengatakan kali-

mat tersebut tidak memiliki arti khusus karena hanya sebuah ungkapan. Mengetahui hal itu, Denise tertawa sambil memejamkan mata. “Dengan ember aku bawa kayu, fans semua I love you,” balas Soodam untuk para penggemar. (kpc)

tribunjogja

tribunjogjatv



Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.