SELASA KLIWON 19 APRIL 2022 17 RAMADAN 1443 NO 3956/TAHUN 12 TERBIT 12 HALAMAN
Henderson
Elanga
Firmino Ronaldo Wan-Bissaka Fernandes Matic Fabinho Lindelof
A Arnold Matip Alisson
Salah
V
Thiago Mane
Sancho
Pogba
Maguire
Robertson
De Gea
T
Salah Vs CR7, Siapa Terhebat? PEKAN KE-33 Liga Inggris menghadirkan laga besar yang mempertemukan Liverpool melawan Manchester United. Duel bergengsi ini akan menjadi ajang adu tajam antara top skorer Liga Premier, Mohamed Salah dan striker andalan MU, Cristiano Ronaldo. Laga digelar di Anfield, Rabu (20/4) dini hari. Salah yang mengalami pe-
nurunan performa mencetak gol akhir-akhir ini masih bertengger di puncak klasemen top skorer Liga Premier dengan 20 gol. Unggul 3 gol dari penyerang Tottenham, Son Heung Min. Sedangkan Cristiano Ronaldo menempati peringkat 3 dengan 15 gol. Setara dengan gol yang dice ke halaman 11
LIVERPOOL VS MAN.UNITED Rabu (20/4), 02:00 WIB
Mudik Diprediksi Macet Parah
FOTO: AFP/GRAFIS: FAUZIRAKHMAN
Jadwal Imsakiyah 1443 H
Diimbau Berangkat Sebelum 28 April Untuk itu, saya mengajak masyarakat untuk mudik lebih awal. Tentu saja menyesuaikan dengan jadwal libur dari tempat bekerja.
JAKARTA, TRIBUN - Survei Kementerian Perhubungan menyebutkan akan ada 23 juta mobil dan 17 juta sepeda motor yang akan digunakan oleh pemudik. Menurut Presiden Joko Widodo (Jokowi), angka tersebut terhitung sangat besar. Sehingga diperkirakan akan terjadi kemacetan parah. “Oleh karena itu saya mengajak masyarakat untuk menghindari puncak arus mudik tanggal 28, 29, dan 30 April 2022,” ujarnya pada konferensi pers virtual, Senin (18/4). Dalam mengantisipasi itu, pemerintah telah menyiapkan rekayasa lalu lintas melalui aturan ganjil genap. Selain itu juga akan ada pemberlakuan
Presiden Jokowi
ke halaman 11
Anak Diizinkan Tanpa Tes PEMERINTAH memberikan kelonggaran bagi anak di bawah 18 tahun yang akan melakukan perjalanan mudik Lebaran 2022. Pemerintah membebaskan anak di bawah usia 18 tahun ikut mudik tanpa tes Covid-19 (PCR maupun antigen) asalkan sudah menjalani vaksinasi Covid-19 dua kali. Hal
tersebut disampaikan Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin, dalam konferensi pers secara virtual terkait Hasil Ratas PPKM, Senin (18/4). “Bapak presiden mendengarkan dinamika dari masyara ke halaman 11
Niki Zefanya
Abu Dujanah dan Kurma KEBUTUHAN hidup seringkali menjadi alasan sebagian orang untuk berlaku tidak hati-hati terhadap hak orang lain. Serampangan dan cenderung nekat, bahkan meremehkan hukum. Dalam Islam, aturan hukum mengenai perbuatan seorang mukallaf itu jelas, tegas, dan tidak abu-abu. Hukum halal itu jelas,
PULANG KAMPUNG PERTAMA SAAT PANDEMI 23 mobil dan 17 juta sepeda motor digunakan mudik tahun ini. Diperkirakan total akan ada 80 juta orang yang menjalani mudik Lebaran kali ini. Jumlah pemudik kali ini akan meningkat 45% dibanding tahun 2019. Jumlah ini termasuk sangat besar, sehingga diprediksi kondisi jalanan akan macet parah. Pemerintah menyiapkan rekayasa lalu lintas sebagai bentuk antisipasi. Antara lain: pemberlakukan jalan satu arah truk dilarang masuk tol
dan hukum haram itu jelas batasannya. Demikian penjelasan Nabi SAW dalam sebuah hadis yang redaksinya cukup panjang. Di antara batas-batas jelas halal dan haram itu, banyak terdapat perkara hukum yang abu-abu. Sayangnya, banyak sekali orang yang tidak (mau) tahu mengenai hal ini. Tetapi yang jelas, bagi orang yang betul-betul memiliki rasa takut yang benar kepada Al ke halaman 11
Tajul Muluk Ketua LDNU PW DIY, Dosen IIQ An Nur Yogyakarta
Video Pilihan Terbaik
Mungkinkah Putin Gunakan Nuklir?
GRAFIS/FAUZIA RAKHMAN
Melegenda Hingga ke Negeri Tetangga
NIKI Zefanya mencetak sejarah dengan menjadi penyanyi perempuan Indonesia pertama yang tampil di panggung Coachella 2022. Coachella adalah festival musik dan seni tahunan yang diadakan di Amerika Serikat. Niki tampil pada Jumat (15/4) waktu setempat. Selain Niki, ada juga penyanyi Indonesia yang tampil di Coachella 2022, yakni
tribunjogja.com
20 April 2022 Imsak : 04.15
Menyaksikan Pembuatan Buku Iqra di Yogyakarta
Pertama
ke halaman 11
untuk wilayah Yogyakarta dan sekitarnya
19 April 2022 Maghrib : 17.39
Anak generasi 1990-an sampai dengan sekarang ini tentu tidak asing lagi dengan buku Iqra. Buku itu berisi metode belajar membaca Al-Quran. Selain memudahkan santri belajar membaca Al-Quran, seringkali para murid di TPQ berpikir siapa yang menciptakan metode tersebut, dan di mana buku itu diproduksi.
B
uku Iqra dicetak di satu percetakan yang berada di Jalan Nyi Pembayun, Kotagede, Yogyakarta. Setiap harinya ada 50 ribu eksemplar buku Iqra yang turun cetak. Jumlah itu masih dapat berubah-ubah sesuai permintaan di lapangan. “Awalnya mencetak itu tahun 1990. Sebelumnya tahun 1989 udah mulai, tetapi belum banyak,” kata Direktur Produksi CV. Generasi Quran, Muhlasin, saat dite-
IG/@nikizefanya
@tribunjogja
mui di ruang produksinya, Jumat (15/4). Dia menjelaskan, latar belakang muncul metode Iqra itu bermula dari keresahan masyarakat yang kesulitan membaca Al-Quran. Kemudian pada tahun itu tim tadarus Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) merumuskan metode belajar cepat membaca Al-Quran dengan Iqra. “Itu dirintis oleh K.H As’ad Humam bersama timnya. Itu merintis sejak 1992
@tribunjogjafanspage
ke halaman 11
tribunjogja
RUANG PRODUKSI
TRIBUN JOGJA/MIFTAHUL HUDA
- Seorang pekerja sedang merapikan halaman buku Iqro’, Jumat (15/4).
tribunjogjatv
INTER-NASIONAL 2
SELASA KLIWON 19 APRIL 2022
Strategi Mudik dan Masa Transisi TIDAK adanya larangan mudik Lebaran 2022 disambut penuh semangat oleh para perantau.Hasil survei Kementerian Perhubungan menunjukkan, 23 juta mobil dan 17 juta sepeda motor akan digunakan oleh pemudik sebagai kendaraan pulang kampung. Presiden Joko Widodo yang memutuskan meniadakan larangan mudik, setelah dua kali Lebaran tak ada mudik akibat pandemi Covid-19, pun memperkirakan akan terjadi kemacetan parah. Selain itu, pemerintah telah memberikan libur cuti massal bagi ASN dan masyarakat. Cuti massal inilah yang akan digunakan untuk masyarakat mudik Lebaran. Bagi pemudik, pulang kampung dengan mengendarai kendaraan pribadi dirasa lebih efektif karena bisa leluasa melakukan perjalanan mulai dari jalur dan lokasi dia melepas lelah. Sesampai di kampung, kendaraan pribadi bisa digunakan untuk keliling kampung, bahkan melakukan perjalanan wisata di daerah-daerah yang tidak jauh dari kampung halaman. Tak dipungkiri, hadirnya jalur tol, khususnya Trans Jawa membuat warga memilih mengendarai kendaraan pribadi. Waktu tempuh lebih cepat. Namun di sisi lain, dominannya kendaraan pribadi di jalanan bisa memicu kemacetan. Bukan hanya di jalur mudik, namun bisa juga di daerah-daerah tujuan mudik. Di jalur Yogya-Wonosari misalnya. Pada long weekend saja, kemacetan parah bisa terjadi karena ramainya kendaraan yang berwisata di Gunungkidul. Mengurainya tidaklah mudah, karena tidak banyak jalur alternatif. Kalaupun ada, jalurnya tidak mudah ditaklukkan. Untuk itu, apa yang disampaikan Presiden Joko Widodo tentang skenario mengindari puncak arus mudik patut dilakukan. Diperkirakan puncak arus mudik terjadi pada 28,29 dan 30 April 2022. Maka, mudik lebih awal bisa menjadi pilihan guna menghindari kondisi macet di perjalanan. Di sisi lain, pemerintah harus menyiapkan rekayasa lalu lintas guna mengurai kemacetan. Aturan ganjil genap., pemberlakuan satu arah atau one way hingga larangan truk masuk jalan tol adalah satu upaya yang harus dirumuskan secara terang-benderang, kemudian disosialisasikan dan dijalankan. Namun demikian, mudik kali ini masih berada dalam kondisi pandemi Covid-19. Memang, angka penularannya terus melandai, namun kita tidak bisa mengabaikannya. Menyimak paparan Ahli Epidemiologi Griffith University Dicky Budiman bahwa potensi peningkatan kasus pascamudik tentu tetap ada harus mendapat perhatian. Untuk itu, vaksin booster, menjalankan protokol kesehatan menjadi satu bagian yang tak terpisahkan dari tradisi mudik. Semoga mudik berjalan lancar dan angka penularan pun terus melandai hingga kita menyambut era endemi Covid-19. (*)
PUBLISHER: H. Ciptyantoro VICE PUBLISHER: Agus Nugroho EDITOR IN CHIEF/PENANGGUNG JAWAB: Ribut Raharjo PRODUCTION MANAGER: Hendy Kurniawan NEWS MANAGER: Sigit Widya DIGITAL MANAGER: Ikrob Didik Irawan EDITOR SENIOR: Setya Krisna Sumarga EDITOR: Agus Wahyu Triwibowo, Agung Ismiyanto, Singgih Wahyu Nugraha, Susilo Wahid Nugroho, Hari Susmayanti, Iwan Al Khasni, Rina Eviana Dewi, Mona Kriesdinar, Muchamad Fatoni, Yoseph Hary Wibowo, Joko Widiyarso REPORTER: Gaya Lufityanti, Rento Ari Nugroho, Yudha Kristiawan, Santo Ari Handoko, Kurniatul Hidayah, Azka Ramadhan, Noristera Pawestri, Hanif Suryo, Miftahul Huda, Bunga Kartikasari, Ardhike Indah, Yuwantoro Winduajie, Taufiq Syarifudin SLEMAN: Ahmad Syarifudin BANTUL: Christi Mahatma Wardani GUNUNGKIDUL: Alexander Ermando KULON PROGO: Sri Cahyani Putri MAGELANG: Nanda Sagita Ginting KLATEN: Almurfi Syofyan FOTOGRAFER: Bramasto Adhy VIDEOGRAFER: Hamim Thohari, Turibius Roswanda GRAFIS: Muhammad Fauziarakhman TATA WAJAH: Yoga Hersogama, Nugroho Saputro, Yusuf Haryanta OLAH VIDEO: Suluh Prasetya, Bayu Rusbianto, Afifudin, Veri Vesiano STAF IT: Benny Mail bin Izmail, Arif Purnomo SEKRETARIS REDAKSI: Maria Rostanti BUSSINES GENERAL MANAGER: Daryono VICE BUSSINES GENERAL MANAGER: Danang Purwoko ASSISTANT ADVERTISING MANAGER: Andi Sumarsono PROMOTION & EO MANAGER: Adi Satria Mahardika CIRCULATION MANAGER: Domas Agustian AW PRINTING MANAGER: Hermawan FINANCIAL & OPERATIONAL MANAGER: Ridwan Mulyatno JAKARTA GM CONTENT PRINT: Domuara Ambarita GM CONTENT DIGITAL: Yulis Sulistyawan BIRO JAKARTA: Jalan Palmerah Selatan 3 Jakarta 10270 Telepon (021) 5356766 (7618) Faks (021) 5495360 ALAMAT REDAKSI/BISNIS: Jalan Jenderal Sudirman 52 Yogyakarta, TELEPON DAN FAKS: (0274) 564061, EMAIL: tribunjogja@gmail.com WEBSITE: www.tribunjogja.com ALAMAT PERCETAKAN: Jalan Ring Road Barat Km. 8, Trihanggo, Sleman. REKENING: BRI, A/N. PT Media Tribun Yogya : 002901001264304, Bank BCA Cab. Sudirman, A/N. PT Media Tribun Yogya: 0373010500, TARIF IKLAN: DISPLAI HAL. 1: Rp100.000/mmk, DISPLAI BW: Rp22.500/mmk, DISPLAI FC: Rp45.000/mmk, IKLAN KOLOM: Rp10.000/mmk, IKLAN KELUARGA: Rp10.000/mmk, IKLAN BARIS: Rp25.000/mmk. ISI DI LUAR TANGGUNG JAWAB PERCETAKAN
KIRIM tulisan berita Anda minimal 180 kata ke email:tribunwarga@gmail.com. Lampirkan foto head-shot dan foto liputannya.
AFP/JEWEL SAMAD
UNJUK RASA - Para pengunjuk rasa meneriakkan yel-yel saat demonstrasi anti-pemerintah yang berlangsung di dekat kantor presiden di Kolombo, Senin (18/4). Mereka menuntut pengunduran diri Presiden Gotabaya Rajapaksa karena krisis ekonomi yang melumpuhkan negara itu.
Sri Lanka Bangkrut, Harga BBM Naik 10 Kali Lipat COLOMBO, TRIBUN - Dampak Sri Lanka bangkrut, harga bensin di negara itu naik di atas 10 kali lipat dari 35 rupee (Rp1.500) per liter menjadi 367 rupee (Rp16.000). Untuk solar harganya naik dari 75 rupee (Rp3.300) menjadi 327 rupee (Rp14.380) per liter. Kenaikan harga bensin Sri Lanka itu diumumkan untuk produk Lanka IOC, pengecer bahan bakar utama yang menyumbang sepertiga dari pasar lokal, pada Senin (18/4). Sri Lanka berada dalam cengkeraman krisis ekonomi terburuknya sejak kemerdekaan dari Inggris pada 1948. Hal itu menyebabkan kekurangan bahan bakar, makanan, dan obat-obatan esensial. Sementara itu Ceylon Petroleum Corporation milik negara yang menguasai dua pertiga pasar dan memberlakukan penjatahan bahan bakar minggu lalu belum menaikkan harganya, tetapi seba-
gian besar SPBU-nya kehabisan bahan bakar. Lanka IOC yang merupakan unit lokal Indian Oil Corporation mengatakan, depresiasi tajam mata uang lokal memaksanya melakukan revisi terbaru, tiga minggu setelah kenaikan harga 20 persen. Sejak awal tahun, harga bensin di Sri Lanka meningkat tajam sebesar 90 persen, sementara solar yang biasa digunakan untuk angkutan umum naik 138 persen. “Devaluasi rupee lebih dari 60 persen selama satu bulan terakhir memaksa Lanka IOC kembali menaikkan harga jual eceran yang berlaku mulai hari ini,” kata perusahaan itu dikutip dari AFP. Kenaikan harga terjadi ketika Menteri Keuangan Sri Lanka yang baru, Ali Sabry, memimpin delegasi ke Amerika Serikat untuk mencari sokongan dana 3-4 miliar dollar AS (Rp43 triliunRp 57,42 triliun) dari IMF guna mengatasi krisis
neraca pembayaran dan meningkatkan kas yang menipis. Pemerintah Sri Lanka pekan lalu mengumumkan gagal bayar utang luar negerinya yang besar dan Bursa Efek Colombo mengumumkan perdagangan akan dihentikan selama lima hari mulai Senin (18/4) di tengah kekhawatiran kolapsnya pasar. Sri Lanka berada dalam krisis ekonomi yang mendalam ketika pandemi Covid-19 melanda, sehingga mengurangi pengiriman uang pekerja asing dan melumpuhkan sektor pariwisata yang merupakan sumber utama perekonomian negara itu. Pemerintah memberlakukan larangan impor secara luas pada Maret 2020 untuk menghemat mata uang asing, dan krisis Sri Lanka sekarang memburuk dengan menghadapi rekor inflasi. (kpc)
Guru Besar FMIPA UGM Minta Maaf Kampus Teruskan Klarifikasi Prof Karna Soal Ade Armando ke DKU YOGYA, TRIBUN - Guru Besar Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) Universitas Gadjah Mada (UGM), Prof Karna Wijaya meminta maaf atas kegaduhan yang ia buat dan menyangkut nama besar UGM. Sebelumnya, Prof Karna diduga menyebarkan ujaran kebencian melalui media sosial kepada aktivis Ade Armando. Dia turut mengomentari kasus pengeroyokan massa kepada Ade di laman Facebook pribadinya. Kemudian, unggahan itu pun tersebar begitu cepat di kalangan netizen. “Saya mohon maaf atas kegaduhan ini karena melibatkan UGM dan pencemaran nama baik serta keributan di masyarakat,” ujarnya kepada wartawan, Senin (18/4). Prof Karna telah dipanggil oleh UGM di hari Senin ini untuk ditanyai terkait unggahan tersebut. “Intinya, saya perlu sampaikan, unggahan itu hanya gojekan (candaan), ya biasa sekali. Bahkan, mungkin statement Ade Armando lebih sadis. Itu saya hanya gojekan terhadap kejadian itu,” paparnya. Dia betul-betul menegaskan apa yang ia unggah adalah sesuatu yang biasa dan tidak memiliki tendensi apapun. Unggahan itu, katanya, sudah dihapus lantaran Dekan FMIPA UGM memintanya untuk menghapus saat keadaan mulai ribut. “Ada kasus klitih yang saya komentari, begal, sosial politik, ekonomi, tapi itu semua tidak digoreng.
Yang digoreng hanya tentang Ade Armando,” ungkapnya. Dia melanjutkan, ada pihak yang tiba-tiba mengunggah kembali tangkapan layar pendapatnya itu di grup Kagama Virtual, dimana dia justru tidak aktif di grup tersebut. Rekan dan temannya banyak yang memberi laporan bahwa ada orang yang mengunggah lagi pendapatnya di grup tersebut. “Mereka membingkai pendapat dan disatu-satukan dengan komentar saya, seperti ‘disembelih’. Padahal, kata ‘disembelih’ itu tidak dalam konteks Ade Armando,” tegas ya lagi. Dari peristiwa ini, Prof Karna juga bertanya-tanya, mengapa ada orang yang mengunggah kembali status Facebooknya ke grup. “Apa dia tersinggung? Sebab dia tidak berteman dengan saya. Memang, akun FB saya tidak diproteksi atau dikunci,” terangnya. Prof Karna sengaja mengatur siapa saja boleh melihat statusnya karena dia suka membagikan kegiatan webinar, kegiatan penelitian, acara hingga promosi bisnis istri. Dia mengira, candaan tentang Ade Armando tidak akan terlihat jelas, karena dia merasa tidak mengarahkan itu ke hal politik. “Mungkin pemilihan kata atau diksi yang saya gunakan tidak tepat dan menimbulkan persepsi berbeda,” jelasnya. Terkait kolase foto sembilan orang yang juga dia unggah, termasuk foto
Ade Armando dengan tanda silang di mukanya, Prof Karna mengatakan itu juga bagian dari candaan. Dia menyatakan tidak menyusun foto tersebut dan hanya mengambil dari grup WhatsApp kemudian diunggah kembali di Facebook. “Wajar saja, tidak ada maksud politik. Tidak ada maksud penghinaan,” paparnya. Kepala Bagian Humas dan Protokol UGM, Dina W Kariodimedjo PhD, menambahkan UGM memandang kasus ini sebagai konsumsi publik dan harus dibawa ke Dewan Kehormatan UGM (DKU). “Untuk menjaga marwah UGM, ini akan diserahkan ke DKU dan akan didalami lagi. Prof Karna juga memiliki hak jawab dan akan dikonsultasikan,” tandasnya. UGM juga telah memanggil Guru Besar FMIPA untuk menelusuri dugaan ujaran kebencian pada aktivis Ade Armando. Dia menjelaskan, dari hasil klarifikasi yang dipimpin Rektor UGM, Prof Ir Panut Mulyono MEng DEng, Prof Karna menyampaikan permintaan maaf karena telah membuat kegaduhan di media sosial. Menurut Dina, Prof Karna sudah mengakui, ada diksi yang kurang tepat dalam postingan media sosialnya. Prof Karna turut menegaskan ada pihak lain yang berupaya melakukan tindakan untuk menimbulkan kebencian terhadap dirinya terkait radikalisme. Dia memastikan, dirinya tidak
BUNTUT KEGADUHAN Guru Besar FMIPA UGM, Prof
Karna Wijaya meminta maaf postingan yang ditulisnya. Dia mengakui telah membuat gaduh di masyarakat terkait aktivis Ade Armando. UGM juga telah mengklarifikasi Prof Karna dan akan meneruskan ke DKU. berkaitan dengan radikalisme. Perlu diketahui, nama Prof Karna Wijaya terseret kasus dugaan ujaran kebencian saat aktivis Ade Armando dipukul massa aksi yang menolak Presiden Joko Widodo maju kepresidenan periode ketiga. Prof Karna menulis beberapa status di Facebooknya yang berkaitan dengan Ade Armando. Postingan tersebut kemudian disebarkan secara masif oleh netizen di media sosial. Emosi beberapa netizen yang melihat unggahan Prof Karna kemudian tersulut. Beberapa dari mereka ikut menjustifikasi bahwa Prof Karna dan istri terlibat dengan aksi radikalisme. Menanggapi hal tersebut, Dina mengungkap, UGM serius dan berkomitmen untuk menangkal masuknya radikalisme di kampus. Bahkan, ketika mahasiswa akan masuk di bangku perkuliahan pun sudah disiapkan Pelatihan Pembelajar Sukses bagi Mahasiswa Baru (PPSMB). (ard)
Meninggal Saat Drama Paskah ABUJA – Seorang seminaris di Nigeria meninggal pada Jumat (15/4) saat berpartisipasi dalam drama penyaliban Yesus. Seminaris bernama Sule Ambrose (25) tersebut adalah mahasiswa tahun pertama di Institut Filsafat Claratian dan mengambil kelas pastor. Ambrose mengambil bagian dalam dram penyaliban Yesus dan diberi peran Simon Petrus, Murid Yesus, dalam drama Passion of Christ. Ketika Ambrose tampil dalam drama tersebut, dia tiba-tiba pingsan dan dilarikan ke rumah sakit terdekat. Namun, di rumah sakit tersebut dia dinyatakan telah meninggal dunia, sebagaimana dilansir Fox News. Salah satu orang di universitas mengatakan bahwa orang-orang mengira Ambrose bercanda ketika dia pingsan. Mereka mengira itu adalah bagian dari drama, menurut Vanguard, outlet berita Nigeria. Vanguard melaporkan, pihak universitas telah menangguhkan semua kegiatan Paskah sebagai akibat dari insiden tersebut. (kpc) RSPAU dr. S. Hardjolukito, 444562,
, Denpom IV/2 Yogyakarta, 566103, 623733, puskodal_denpom42@yahoo.co.id, RSU Bethesda Lempuyangwangi, 512257, 588002 RS Condong Catur, (0274) 887494
tribunjogja.com
@tribunjogja
@tribunjogjafanspage
tribunjogja
tribunjogjatv
Berkah Ramadan 1443 H 3
SELASA KLIWON 19 APRIL 2022
Tips
Lima Cara Atasi Sakit Perut Saat Puasa SAKIT perut bisa jadi salah satu hambatan bagi umat muslim yang menjalankan ibadah puasa. Sakit perut saat puasa ini bisa berupa kram perut, radang lambung atau gastritis, sampai diare. Dilansir dari The National, ada beberapa kemungkinan penyebab sakit perut saat puasa yang sering dilaporkan penderita, di antaranya makan berlebihan saat buka puasa, makan makanan terlalu pedas atau asam, keracunan makanan atau mengonsumsi asupan yang tidak higienis, asam lambung naik. Untuk mencegah masalah kesehatan ini, ada baiknya Anda merencanakan pola makan sehat sepanjang menjalani ibadah Ramadan. Dengan begitu, puasa lancar tanpa gangguan pencernaan.
Hindari makan dan minum berlebihan Dilansir dari Malaysian Dietitians’ Association, ketika Anda mengonsumsi asupan berlebihan, terutama setelah tubuh seharian berpuasa, tekanan di perut dapat meningkat. Hal ini menyebabkan asam lambung naik dan memicu sakit perut. Ketika ada asupan berlebih di perut, makanan butuh waktu lama untuk dicerna dan proses pencernaan bakal lebih lambat. Jangan makan terlalu cepat Upayakan untuk selalu makan dengan perlahan dan penuh perhatian, termasuk saat membatalkan puasa atau santap sahur. Makan terburu-buru, con-
tohnya menghabiskan sepiring hidangan dalam waktu lima menit, juga bisa memperburuk dan memicu gejala sakit perut. Cermat memilih santapan Batasi segala jenis makanan berminyak, gorengan, hidangan pedas, hidangan terlalu asam, dan makanan berlemak jahat saat buka puasa dan sahur. Lemak jahat bisa memperlambat pencernaan dan memicu asam lambung naik. Sedangkan makanan terlalu pedas dan asam bisa menyebabkan sakit perut sampai diare. Minum cukup air putih Saat sakit perut, apalagi ketika intensitas bu-
ang air besar meningkat, pastikan Anda cukup minum air putih selepas buka puasa sampai sahur. Dilansir dari The Healthy Muslims, konsumsi air putih setidaknya delapan gelas per hari. Saat diare, hindari segala jenis asupan berkafein termasuk kopi, teh, cokelat, dan soda karena bisa memperburuk sakit perut. Minum obat sakit perut Selepas membatalkan puasa, minum obat sakit perut sesuai jenis gangguan pencernaan. Contohnya obat antasida, antihistamin, penghambat pompa proton, atau obat untuk kram perut. Segera konsultasikan ke dokter jika beragam cara itu tak mempan. (kpc)
Berkeliling Sambil Tabuh Tabla
Melongok Tradisi Membangunkan Orang Sahur di Negeri Padang Pasir JEDDAH, TRIBUN - Tradisi membangunkan orang untuk santap sahur saat Ramadan tak hanya ada di Indonesia. Masyarakat di negara-negara jazirah Arab atau Timur Tengah juga memiliki kebiasaan serupa, yang disebut Al-Musaharati. Cara melakukannya adalah seseorang berjalan di sekitar permukiman sambil memukul drum dan melantunkan nyanyian. Namun, tradisi yang sudah berusia ratusan tahun itu kini semakin jarang dijumpai. “Tradisi berusia berabad-abad ini semakin langka di Jeddah,” kata Ahmed Abdo yang telah tinggal di distrik lama Jeddah selama lebih dari 50 tahun, dikutip dari Kompas.com yang menukil Arab News, Kamis (18/4). Berbicara tentang AlMusaharati sambil minum teh dan mengobrol dengan teman-teman lama di salah satu Al-Mirkaz (dewan publik) tertua di Balad, Abdo berkata, dulu ada Al-Musaharati di setiap distrik tetapi sekarang banyak dari mereka sudah hilang. Generasi muda mengadopsi profesi lain. Dia merindukan Ramadan tahun lalu ketika bangun dengan suara AlMusaharati untuk sahur. Al-Musaharati dipilih oleh orang-orang di setiap distrik dan rutin menjalankan tugasnya sampai hari terakhir Ramadan. Dia biasanya bernyanyi dan fasih memanggil orang-orang dengan nama mereka. Sering kali warga menawarkan makanan sahur sebagai imbalannya. Abdo berujar, Al-Musaharati dulu memainkan peran besar dan indah di kawasan ini. Orang-orang pada waktu itu biasa langsung tidur setelah salat tarawih, dan Al-Musaharati akan menabuh genderang kecilnya un-
Al-Musaharati sekarang hanyalah kisah lama yang indah. Orangorang tidak seperti dulu, mereka tidak tidur lebih awal. Oleh karena itu, Al-Musaharati tidak lagi berperan dan sudah benar-benar hilang. tuk membangunkan orangorang sahur. “Al-Musaharati sekarang hanyalah kisah lama yang indah. Orang-orang tidak seperti dulu, mereka tidak tidur lebih awal. Oleh karena itu, Al-Musaharati tidak lagi berperan dan sudah benarbenar hilang,” bebernya. Seiring waktu, Abdo dan teman-temannya pindah ke kawasan berbeda, tetapi mereka masih berkumpul di Al-Mirkaz di distrik Al-Sham untuk minum teh, mengobrol, dan menghidupkan kembali kenangan masa lalu mereka. Teman Abdo yang berusia 59 tahun, Abdulrahman Al-Awfi, mengatakan bahwa peran Al-Musaharati adalah salah satu tradisi tertua dan paling mengakar yang ditemukan selama Ramadan. “Namun, tradisi tersebut memudar sejak teknologi memasuki rumah masyarakat. Ada televisi, jam alarm, dan ponsel, yang menggantikan Al-Musaharati. Hari ini, kami bergantung pada TV dan jam alarm untuk
mengetahui kapan waktu sahur. Dulu, orang-orang biasa tidur semalaman karena tahu Al-Musaharati akan membangunkan mereka,” katanya. Kelonggaran Deputy Chief of Mission Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Kairo, M Aji Surya mengatakan Indoensia memiliki kesamaan tradisi Ramadan dengan Mesir. Dia mengatakan kesamaan yang paling terlihat adalah tradisi Mesaharaty atau membangunkan orang sahur. “Bedanya di Mesir orangorang membangunkan sahur dengan cara menabuh tabla (sejenis rebana) sambil bernyanyi. Sementera di Indonesia lazim menggunakan bedug,” kata Aji kepada Tribun Network, Selasa (5/4). Pemerintah Mesir, kata dia, sudah mulai melonggarkan aturan kepada warganya seiring kasus Covid-19 yang melandai. Ramadan tahun ini masyarakat menjalankan rutinitas hampir sepenuhnya normal, mulai dari buka puasa dan sahur bersama, salat tarawih serta pengajian-pengajian. Aji menceritakan kegiatan khas Ramadan di Kairo yang tak luput setiap tahunnya adalah maidaturrahman atau tenda-tenda di tepi jalan yang dekat dengan keramaian sebagai tempat jamuan buka puasa gratis. Menu makanannya yang diberikan beragam dari mulai roti, nasi, ikan hingga daging kambing. Selain maidaturrahman, di jalan-jalan kota Kairo dapat dengan mudah ditemukan orang-orang yang membagi-bagi takjil gratis kepada pengendara yang melintas. Biasanya berupa kurma, jus kemasan dan air mineral. (kpc/tribunnews)
Salam Sapa
Isyana Sarasvati
Buka Puasa Bersama Penggemar
DOK. TRIBUNNEWS/HERUDIN
tribunjogja.com
AFP/LOUAI BESHARA
PENGINGAT - Dua warga Damaskus, Siria, sedang berkeliling sambil menabuh genderang dan melantunkan lagu-lagu religi,
untuk membangunkan umat Islam guna makan sahur dalam Ramadan, 7 April 2022 lalu. Para penabuh genderang itu dalam tradisi setempat dikenal sebagai Musaharati.
Kroket Isi Udang Sayuran Takjil KROKET isi udang sayuran ini punya rasa yang begitu nikmat, sehingga bikin kita sulit berhenti menyantapnya. Kalau camilan enak ini kita pilih untuk jadi bisnis menu takjil buka puasa, dijamin pasti laris manis. Waktu: 45 Menit Sajian: 29 Buah Bahan kulit: 500 gram kentang kukus, haluskan 2 sendok makan susu bubuk 1 sendok teh garam 1/2 sendok teh merica bubuk 3/4 sendok teh pala bubuk 1 sendok makan margarin 500 ml minyak, untuk menggoreng Bahan isi: 1 sendok makan margarin 1/2 buah bawang bombay, cincang kasar 75 gram wortel, potong kotak kecil, rebus 50 gram buncis, iris tipis 150 gram udang kupas, cincang kasar 3/4 sendok teh garam 1/4 sendok teh merica 25 ml air 1 sendok makan saus tomat 2 sendok makan mayones Bahan pelapis: 150 gram tepung panir oranye halus Bahan pencelup: 3 butir telur, kocok lepas
PENYANYI Isyana Sarasvati menggelar acara buka bersama para penggemarnya, Isyanation. Acara buka bersam a penggemar merupakan acara rutin tahunan yang sempat tertunda selama dua tahun karena pandemi Covid-19. “Hati ini penuh sekali rasanya hari ini. Terima kasih panitia penyelenggara kesayanganku @ isyanation_ yang sudah merealisasikan kembali tradisi kita yang sempat terhenti 2 tahun karena pandemi,” tulis Isyana dikutip dari Instagram-nya, Minggu (17/4). Isyana Sarasvati merasa bersyukur karena bisa berkumpul danbersilaturahmi dengan para penggemarnya. Oleh sebab itu pelantun lagu “IlSogno” tersebut mengucapkan terima kasih kepada semua yang hadir. “Terima kasih juga kepada semua temen-temen yang sudah hadir! Semoga tetap sehat dan bisa jumpa lagi di lain waktu!” tulis istri Rayhan Maditra tersebut. Acara buka bersama Isyanation tersebut terlihat dihadirioleh puluhan orang. Tak hanya makan bersama, acara tersebut juga diramaikandengan penampilan Isyana Sarasvati. (kpc) @tribunjogja
Cara membuat: 1. Isi, panaskan margarin. Tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan udang. Aduk hingga berubah warna. Tambahkan wortel, buncis, saus tomat, dan garam. Aduk rata. Tuang air. Masak hingga meresap. Masukkan mayones. Aduk rata. 2. Kulit, campur kentang, susu bubuk, garam, merica bubuk, pala bubuk, dan margarin. Aduk rata. 3. Ambil 15 gr adonan kulit. Beri adonan isi. Bentuk lonjong. 4. Gulingkan di atas tepung panir oranye. Celupkan ke dalam telur. Gulingkan kembali di atas tepung panir. 5. Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang. (SajianSedap)
Sajian Sedap
@tribunjogjafanspage
tribunjogja
tribunjogjatv
JOGJA REGION 4
SELASA KLIWON 19 APRIL 2022
Warga Mulai Buat Kue Lebaran, Harga Tepung Terigu Merangkak Naik SLEMAN, TRIBUN - Harga tepung terigu di Kabupaten Sleman mengalami kenaikan pada pertengahan Ramadan 2022 ini atau menjelang Idulfitri 1443 H. Kenaikan komoditas dari gandum ini diduga akibat adanya lonjakan permintaan, seiring banyaknya masyarakat yang membuat kue Lebaran. “Hari ini yang naik terigu (jadi) Rp10.000/kilogram (kg). Naiknya Rp500. Ini karena banyak kebutuhan membuat kue,” kata Kepala Dinas Perindustrian
dan Perdagangan (Disperindag) Sleman, Mae Rusmi Suryaningsih, Senin (18/4). Pihaknya mengaku terus memantau perkembangan harga sekaligus ketersediaan bahan kebutuhan pokok di masyarakat menyambut Lebaran. Selain terigu, Mae juga mewaspadai kenaikan harga gula pasir dan daging sapi di pasaran, yang biasanya banyak dibutuhkan masyarakat saat Lebaran. Saat ini, harga gula pasir di Sleman berada di kisaran Rp13.800, sementa-
ra daging sapi sudah menembus Rp130 ribu per kilogram untuk kualitas premium. Harga tersebut dimungkinkan masih bisa merangkak naik hingga level tertinggi Rp140 ribu per kilogram. “Naiknya masih wajar, masih terjangkau. Artinya, tidak sedrastis seperti daerah lain,” kata Mae. Disperindag, kata dia, terus berupaya mengendalikan ketersediaan dan harga kebutuhan pokok dengan mengikuti dinamika harga pasar sekaligus berkoordi-
nasi dinas perdagangan DIY. Sementara itu, Bupati Sleman, Kustini mengatakan, pihaknya telah melakukan pelbagai persiapan menyambut libur Lebaran 1443 H. Satu di antaranya, berkoordinasi dengan kepolisian maupun relawan untuk pengamanan jalur mudik. Selanjutnya, untuk keamanan wisatawan yang akan mengunjungi Bumi Sembada, pihaknya juga melakukan pemantauan dan pemeriksaan bahan makanan di toko dan pasar. Ia mengaku telah menemukan ada
parcel yang sudah dikemas, namun saat dibuka didalamnya didapati barang yang hampir kedaluwarsa. “Keamanan makanan di masyarakat ini kami perhatikan. Sehingga para pemudik kita lindungi. Belanja di Sleman aman. Kami melindungi konsumen,” kata Kustini. Ia mengimbau masyarakat agar lebih jeli saat berbelanja. Jika ada barang yang dijual terlalu murah dari harga pasaran, sebaiknya dihindari karena biasanya cenderung bermasalah. (rif)
Telanjur Coret Anggaran Atraksi Wisata Dinas Pariwisata Bantul Anjurkan Pengelola Destinasi Gelar Acara Hiburan untuk Pengunjung Saat Lebaran
BANTUL, TRIBUN - Jumlah kunjungan wisatawan ke Bantul pada akhir pekan kemarin meningkat, seiring adanya libur panjang akhir pekan (long weekend) perayaan Paskah. Namun setelah itu, diperkirakan kunjungan wisatawan akan kembali menurun. Kepala Seksi Promosi dan Informasi Dinas Pariwisata Bantul, Markus Purnomo Adi mencatat pada akhir pekan Jumat-Minggu (15-17 April 2022) kemarin, jumlah kunjungan wisatawan mencapai 7.997 orang dengan pendapatan yang masuk ke kas daerah sebesar Rp77.682.750. “Kenaikan ini diperkirakan karena ada libur Paskah. Tapi setelah itu, kemungkinan kunjungan wisatawan akan turun meski tidak banyak,” ujarnya, Senin (18/4). Peningkatan akan kembali meningkat saat libur Lebaran atau cuti bersama. Ia juga memperkirakan puncak kunjungan wisata akan terjadi H+2 Lebaran. Lebih lanjut, pria yang akrab disapa Ipung ini mengatakan bahwa tempat wisata diperbolehkan menggelar atraksi wisata untuk menghibur wisatawan saat liburan Lebaran nanti, setelah dua tahun dilarang. “Kalau pengelola wisata akan mengadakan atraksi wisata secara mandiri tidak masalah. Namun dengan catatan, atraksi wisata tetap mengedepankan protokol kesehatan, seperti mengenakan masker dan menjaga jarak,meski kasus Covid-19 di Bantul sudah melandai,” ujarnya. Protokol kesehatan masih menjadi hal wajib diterapkan termasuk di destinasi wisata, lantaran dikhawatirkan euforia Lebaran bakal menambah angka kasus Covid-19 lagi. Namun demikian, Dinas Pariwisata Bantul sejak awal pandemi hingga sampai saat ini masih belum menggelar atraksi wisata. Ipung menyebut, Dispar telanjur mencoret anggaran
SAMBUT PELANCONG zz Jumlah wisatawan yang mengunjungi tempat-tempat pele-
siran di DI Yogyakarta diprediksi bakal meningkat signifikan saat Lebaran nanti. zz Pemkab Bantul mendorong pengelola destinasi wisata untuk menggelar atraksi secara mandiri guna menghibur pengunjung. zz Dispar telanjur mencoret anggaran atraksi wisata, sehingga tidak ada acara khusus yang bakal digelar saat libur Lebaran. untuk atraksi wisata, karena semula mengira bahwa mudik masih dilarang. Namun ternyata, kasus Covid-19 melandai dan pemerintah pusat membolehkan masyarakat untuk mudik serta tidak ada penutupan objek-objek wisata. “Anggaran atraksi wisata di tempat wisata dicoret, kita tidak tahu kasus Covid-19 bakal melandai dan mudik dibolehkan,” terangnya. Pihaknya tak melarang pengelola wisata untuk mengadakan atraksi wisata secara mandiri, dan justru menganjurkannya untuk menghibur wisatawan. Selama ini ia menilai sejumlah objek wisata sudah menggelar atraksi wisata secara mandiri, seperti di Puncak Sosok, Bawuran, Pleret, dengan menggelar musik akustik. Kemudian, di Kebun Pring Piyungan juga menggelar hiburan campursari dan musik tradisional. Pengelola Wisata Puncak Sosok, Rudi Harianto mengatakan pihaknya memberikan hiburan live music untuk menyambut wisatawan saat libur Lebaran. Selain itu juga ada penataan stan kuliner, perbaikan tempat parkir, dan penambahan personel pengelola. Hal itu dilakukan agar wisatawan nyaman saat berlibur di Puncak Sosok. Ia mengakui masih belum berani menggelar acara besar selama libur Lebaran. Pihaknya masih ragu-ragu menggelar event besar karena belum diizinkan oleh Satgas Pena-
nganan Covid-19. “Kami mau mengadakan acara sepeda balap setelah Lebaran, diminta diundur Juni,” terangnya belum lama ini. Jangan nuthuk Harapan besar terhadap momentum Lebaran guna mendongkrak kebangkitan pariwisata juga diungkapkan Pemerintah Kabupaten Sleman. Bupati Sleman, Kustini menaruh harapan besar momentum libur lebaran bisa menjadi daya ungkit kebangkitan sektor pariwisata. Karena itu, ia mewanti-wanti kepada pedagang atau para pelaku wisata, agar tidak nuthuk (melambungkan harga barang atau tarif kunjungan) wisatawan saat momen tersebut. “Kami minta jangan nuthuk lah, agar sektor pariwisata ini hidup kembali. Harganya sesuai standar saja. Jika tidak standar, kemudian viral di media sosial, nanti kami yang jatuh sendiri,” kata dia. Kustini mengatakan, diperkirakan ada 30 persen dari jumlah pemudik di Indonesia bakal mengunjungi Daerah Istimewa Yogyakarta, tak terkecuali Sleman. Ia meyakini, dengan jumlah yang besar itu akan mampu memulihkan sektor pariwisata setelah lumpuh dilanda pandemi Covid-19. Pemkab Sleman juga terus melakukan persiapan untuk menyambut lonjakan wisatawan, di antaranya dengan membuka lagi beberapa destinasi wisata yang sempat ditutup karena erupsi Gunung Merapi. (nto/rif)
TRIBUN JOGJA/SRI CAHYANI PUTRI PURWANINGSIH
BERSIAP BERANGKAT - Calon penumpang pesawat sedang bercengkerama dengan keluarga sebelum jadwal kebe-
rangkatannya di Bandara Internasional Yogyakarta (YIA), belum lama ini. PT Angkasa Pura 1 memprediksi lonjakan penumpang saat arus mudik Lebaran 2022 di YIA terjadi mulai 26 April mendatang.
Pemkab Gunungkidul Mulai Buka Posko Pengaduan THR GUNUNGKIDUL, TRIBUN - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunungkidul mulai membuka posko pengaduan tunjangan hari raya (THR) di kantor Dinas Perindustrian, Koperasi, UKM Tenaga Kerja (Disperinkop UKM Naker) setempat. Kepala Seksi Hubungan Industrial, Bidang Tenaga Kerja, Disperinkop UKM Naker Gunungkidul, Mariyana Hastuti mengatakan Posko THR dibuka mulai Senin (18/4). “Sebab, pemberian THR oleh perusahaan bisa diberikan 14 hari sebelum hari raya, atau mulai hari ini,” kata Mariyana, kemarin. Pembukaan Posko THR ini juga mengikuti Surat Edaran Menteri Tenaga Kerja (SE Menaker) terkait teknis pemberian THR 2022 bagi pekerja atau
Dishub Temukan Bus Angkutan Lebaran Tak Penuhi Standar Keamanan BANTUL, TRIBUN - Dinas Perhubungan (Dishub) Bantul bersama Satuan Lalu Lintas Polres Bantul melakukan ramp check atau pemeriksaan kendaraan angkutan orang di terminal dan perusahaan otobus (PO) pariwisata, Senin (18/4). Kegiatan ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya hal yang tidak diinginkan pada lebaran tahun 2022 ini. Kepala Bidang Angkutan Jalan dan Prasarana Transportasi Dishub Bantul, Suyamto mengatakan ada tiga lokasi pemeriksaan, yakni Terminal Palbapang, Terminal Imogiri, serta garasi PO Gege Transport. Dalam kegiatan tersebut, pihaknya menemukan setidaknya ada dua bus di Terminal Palbapang yang belum memenuhi standar keamanan. Satu bus mengalami kaca depan pecah dan lampu rem mati, serta satu bus lainnya mengalami kaca pecah di bagian depan. Selain kendala tersebut, ada bus yang tidak membawa kartu uji kelaikan kendaraan (KIR), meskipun masih dalam rentang masa berlaku. “Temuan ini menjadi catatan penting agar sopir segera memperbaiki kekurangan tersebut, supaya dalam perjalanan tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” ujar Suyamto. Selain pengecekan fisik bus, Dishub bersama Satlantas Polres Bantul juga melakukan pengecekan sarana penunjang keamanan kendaraan dan penumpang. Seperti kelengkapan surat-surat, ketersediaan perlengkapan P3K dan tribunjogja.com
buruh di perusahaan. Menurut Mariyana, ada dua cara pengaduan yang bisa dilakukan, antara lain pekerja atau buruh melayangkan surat resmi ke pihaknya terkait aduan soal THR tersebut. “Atau, bisa secara daring lewat situs resmi Dinas Perindustrian Koperasi UKM Tenaga Kerja Gunungkidul,” jelasnya. Mariyana mengatakan pihaknya akan menampung aduan yang masuk. Namun untuk pengawasan dan tindak lanjut dari aduan akan ditangani oleh provinsi, sesuai aturan yang berlaku. Mengikuti SE Menaker, ia mengatakan THR diberikan pada pekerja paling lambat sepekan atau tujuh hari sebelum hari raya. Selain membuka posko pengaduan, pihaknya juga melakukan
Berkas Tuntutan Belum Siap, Sidang Siskaeee Ditunda Tiga Hari SIDANG pembacaan tuntutan dalam kasus dugaan pornografi oleh Fransisca Candra Novitasari alias Siskaeee di Bandara Internasional Yogyakarta(YIA) ditunda selama tiga hari, karena berkas tuntutan belum siap. “Jaksa penuntut umum (JPU) belum siap dengan tuntutannya, sehingga sidang ditunda pada Kamis (21/4). Diharapkan tidak ada lagi penundaan. Persidangan bisa dilanjutkan kembali untuk acara berikutnya,” tutur Kemas Reynald Mei, Juru Bicara Pengadilan Negeri Wates saat ditemui, Senin (18/4).
TRIBUN JOGJA/SANTO ARI
INSPEKSI - Petugas Dinas Perhubungan (Dishub) Bantul bersama Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor (Polres) setempat melakukan pemeriksaan kondisi kendaraan di garasi bus PO Gege Transport, Senin (18/4).
alat pemecah kaca, serta fungsional wiper. Kepala Unit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) Satlantas Polres Bantul, Ipda Ketut Reni Juliani mengatakan pihaknya mengecek kelengkapan surat kendaraan. Dari hasil pemeriksaan itu, sebagian besar sopir bus sudah melengkapi administrasinya seperti SIM dan STNK. “Meski sudah melengkapi suratsuratnya, terkait dengan kekurangan fisik yang ditemukan di lapangan kami tetap dorong agar segera diperbaiki sebelum beroperasi,” tandasnya. Ketua Organisasi Angkutan Darat (Organda) DIY, Hantoro mengatakan @tribunjogja
ada 300 bus pariwisata dan 200 bus AKAP di DIY yang sudah lolos ramp check dan siap mengangkut wisatawan maupun pemudik. Ia menyebut bahwa jumlah pemudik pada Lebaran ini diperkirakan bakal membeludak dan semua bus antarkota antarprovinsi (AKAP) bakal penuh terisi. Pemerintah akhirnya membolehkan bus pariwisata untuk mengangkut pemudik untuk antisipasi lonjakan penumpang tersebut. Hantoro yang juga pemilik GeGe Transport ini menyatakan sebagian armadanya akan digunakan untuk angkutan mudik Lebaran tahun ini. (nto) @tribunjogjafanspage
pemantauan ke perusahaan. “Jika ada pekerja yang tidak mendapatkan hak THR-nya, kami harap segera melapor agar bisa segera ditangani,” ujar Mariyana. Terpisah, Ketua Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Gunungkidul, Budiyana berharap perusahaan mengikuti SE Menaker dan memberikan THR secara penuh. Ia menilai THR diperlukan pekerja dalam mempersiapkan dan memenuhi kebutuhan saat Idulfitri nanti. Apalagi, saat ini kondisi ekonomi terbilang masih sulit dengan kenaikan berbagai komoditas bahan pokok. “Kami juga akan ikut mengawasi guna memastikan pemberian THR sesuai dengan aturan,” kata Budiyana. (alx)
Menurutnya, setelah sidang tuntutan, terdakwa aksi ekshibisionisme ini akan menjalani sidang agenda pembelaan. Sidang putusan terhadap terdakwa dijadwalkan berlangsung bulan depan. Penasihat hukum terdakwa, Afank Reza Fahruddin menghargai proses hukum yang sedang berlaku sampai saat ini dan akan menunggu agenda sidang berikutnya. Tim akan melakukan pledoi setelah agenda pembacaan tuntutan. Dia menyebut bahwa Siskaeee memang tidak ingin mengajukan eksepsi. (scp)
Restoran dan Tempat Karaoke Kedapatan Jual Miras Saat Ramadan DUA restoran dan satu tempat karaoke di Sleman kedapatan menjual minuman beralkohol atau minuman keras (miras) di pekan pertama Ramadan. Hal ini terungkap dalam inspeksi oleh Satpol PP Kabupaten Sleman bersama tim gabungan lintas instansi. Tindak pengawasan itu dalam rangka memastikan pelaksanaan Peraturan Bupati (Perbup) Nomor 26/2013 dan Surat Edaran Sekda Sleman 015/2022 tentang Penyelenggaraan Kegiatan Usaha Hiburan Umum pada Bulan Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri 1443 H. Hasilnya dari 20 target operasi, ada tiga usaha kedapatan melanggar ketentuan. “Pada saat operasi berlangsung, ketiga tribunjogja
tempat ditemukan pengunjung yang memesan dan mengkonsumsi minuman beralkohol,” kata Kepala Seksi Pengawasan dan Pembinaan Satpol PP Sleman, Bondan Yudo Baskoro, Senin (18/4). Bondan mengatakan, tempat karaoke ITU melanggar kewajiban tutup usaha selama seminggu di-awal Ramadan, sekaligus melanggar larangan penjualan miras. Begitu juga dua restoran melanggar ketentuan larangan jual beli minuman alkohol. Pengelola tiga tempat tersebut kemudian diberi teguran. “Kalau ke depannya masih melanggar akan dikenakan sanksi tegas, bisa penyitaan atau penyegelan,” kata dia. (rif) tribunjogjatv
MALIOBORO BLITZ 5
SELASA KLIWON 19 APRIL 2022
Terancam Tak Bisa Beroperasi di Malioboro Pemkot Sanksi Tegas Tukang Becak Diduga Tipu Wisawatawan YOGYA, TRIBUN - Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta mengambil langkah tegas terhadap insiden tukang becak nuthuk, serta terindikasi menipu wisatawan di Malioboro. Alhasil, oknum tersebut terancam tidak bisa melakoni aktivitas ekonomi lagi di kawasan premium tersebut. Wakil Wali Kota Yogyakarta, Heroe Poerwadi, mengatakan, pihaknya sudah melakukan pemanggilan terhadap beberapa komunitas pelaku pariwisata, khususnya paguyuban becak, guna membahas permasalahan itu. Semuanya pun berjanji tak akan memperlakukan penumpang dengan memaksa membeli oleh-oleh di toko tertentu. “Berdasarkan laporan, yang sering dilaporkan itu betor (becak mesin), dan sangat jarang becak engkol (kayuh). Maka, kemarin sudah dipanggil, kita berikan sanksi tegas,” katanya, Senin (18/4). Heroe menegaskan, jika masih kedapatan melakukan praktik merugikan seperti itu, yang bersangkutan akan dikeluarkan dari kawasan Malioboro. Bahkan, untuk selamanya tidak boleh lagi beroperasi di wilayah Kota Yogyakarta. Selain itu, ia juga sudah meminta toko oleh-oleh supaya memperbaiki cara penjualannya. Sebab, ia menilai, turis sudah mengetahui tempat-tempat yang harus dituju, untuk membeli oleholeh yang diinginkannya. Bukan tanpa alasan, informasi kini begitu mudah diperoleh lewat internet. “Sehingga, jika dipaksakan untuk masuk ke toko tertentu, melalui betor dan lain-lain, malah menjadikan toko itu tidak dipilih wisatawan. Makanya, harus memperbaiki cara menjual produknya,” katanya. Lebih lanjut, melalui tim respons cepat yang terdir dari gabungan beberapa OPD, Pemkot akan secepatnya menindak begitu ada laporan yang masuk dari wisatawan. Jika pihaknya menemukan kebenaran dari laporan tersebut, maka sanksi tegas pun akan diberikan dalam waktu dekat. “Saya juga minta pada pimpinan komunitas, untuk mengatur para anggotanya.
Kalau kita temukan banyak anggota yang melanggar, maka komunitasnya yang akan ditegur dan diberi sanksi sama tim respon cepat,” tegasnya. Sebagai informasi, jagat media sosial kembali digemparkan dengan unggahan seorang netizen yang mengaku ditipu oleh oknum tukang becak di Kota Yogyakarta. Bermaksud hendak jalan-jalan keliling kawasan Malioboro, wisatawan tersebut malah dibawa tukang becak menuju toko oleh-oleh. Melalui facebook, pemilik akun Puji Setyorini mengisahkan, bahwa dirinya menyarankan seorang teman yang berlibur ke Kota Yogya, supaya mencari penginapan di dekat Malioboro. Ketika keluar dari hotel untuk ngabuburit, wisatawan itu ditawari jasa becak untuk mengelilingi di Malioboro. “Kata tukang becak keliling Malioboro cuma Rp20 ribu, dan teman saya tertarik,” tulisnya, di grup Facebook itu. Namun, bukannya diajak berkeliling Malioboro, kerabatnya tersebut malah dibawa ke pusat oleh-oleh yang banderolnya terbilang mahal. Bahkan, begitu diantarkan kembali ke hotel tempatnya menginap, wisatawan tersebut diminta bayar Rp80 ribu, bukan Rp20 ribu seperti kesepakatan awal. Merasa dirugikan Sementara itu, Pengemudi becak motor yang tergabung dalam Paguyuban Becak Motor Yogyakarta (PBMY) merasa dirugikan atas ulah oknum tukang becak yang nuthuk atau memasang tarif tak wajar serta terindikasi menipu wisatawan di Malioboro. Kelakuan oknum tukang becak tersebut dikhawatirkan dapat mencoreng citra pariwisata Yogya termasuk tukang becak yang biasa mencari nafkah di seputaran kawasan Malioboro. Ketua PBMY, Parmin memastikan bahwa oknum tukang becak tersebut bukanlah anggotanya. Pihaknya pun tidak bisa menindak dan memberikan sanksi kepada pelaku. “Setiap ada pertemuan pun kami terus sosialisasikan jangan sampai merugikan penumpang. Itu sudah pelanggaran itu menjelekkan
CORENG PARIWISATA Pemkot Yogya beri sanksi tegas pada oknum tukang becak yang diduga tipu wisatawan. Jika masih melakukan praktik curang akan dikeluarkan dari kawasan Malioboro. Toko oleh-oleh juga diminta memperbaiki cara penjualannya. Paguyuban Becak Motor Yogyakarta (PBMY) merasa dirugikan atas ulah oknum tersebut. Kelakuan oknum tersebut pun dinilai mencoreng citra pariwisata Yogyakarta.
wisata Kota Yogyakarta termasuk becak motor,” terang Parmin saat dihubungi. Agar kejadian serupa tak terulang, Parmin mengimbau wisatawan untuk menggunakan jasa tukang becak yang memiliki kartu tanda anggota (KTA) serta memasang bendera hijau. Hal itu menunjukkan bahwa tukang becak tersebut sudah resmi dan terdaftar di Dinas Perhubungan (Dishub) DIY. Sehingga jika terjadi suatu hal yang kurang berkenan, wisatawan dapat melakukan pelaporan dengan mencatut KTA tukang becak. “Anggota kami ada 1.700-an masuk ke Dishub DIY. Kalau mau naik becak di Yogya atau tempat wisata, yang resmi itu pakai kartu KTA. Nanti bisa difoto KTA dan mangkalnya di mana,” katanya. Dia melanjutkan, jika ada anggotanya yang melakukan penipuan, PBMY memberlakukan sanksi berupa larangan mangkal untuk sementara waktu. Namun jika terus mengulangi perbuatannya, pelaku bisa dilarang mencari penumpang di kawasan Malioboro secara permanen. “Kalau dibolan-baleni (diulangi) mungkin akan dilarang pakai becak motor,” jelasnya. (aka/tro)
TRIBUN JOGJA/AZKA RAMADHAN
UNJUK KEBOLEHAN - Salah satu grup tengah menunjukkan kebolehannya dalam melantunkan musik jazz di halaman
depan BI, Kota Yogya, Senin (18/4) sore.
Ngabuburit Sembari Menikmati Alunan Jazz di Titik Nol Kilometer YOGYA, TRIBUN - Pemandangan berbeda tersaji di halaman depan Bank Indonesia, Jalan Senopati, Gondomanan, Kota Yogyakarta, Senin (18/4) sore. Sebuah mobil van yang tampak dipenuhi alat musik, layaknya gitar, bass, drum, saksofon, hingga trombone, terparkir di depannya. Lagu demi lagu pun dibawakan para musisi, menemani aktivitas warga masyarakat yang tengah menanti jam buka puasa di kawasan titik nol kilometer Yogyakarta tersebut. Praktis, publik yang tadinya hanya jalanjalan, langsung merapat mendekati alunan musik jazz nan merdu. Rupanya, mobil van itu diawaki para personel Surabaya Entertainment Club (SEC) yang rela menempuh perjalanan ratusan kilometer, untuk jamming satu sore di Yogyakarta. Dalam kesempatan tersebut, SEC menggandeng deretan musisi jazz lokal, untuk menghibur masyarakat.
Ketua SEC, Indah Kurnia, mengatakan, pagelaran musik jazz di atas van tersebut mulai digagasnya, semenjak awal pandemi lalu. Saat itu, para musisi benar-benar kehilangan panggung, akibat berbagai pembatasan yang dilakukan pemerintah, baik di tingkat pusat, ataupun daerah. “Kegiatan yang berkaitan dengan hiburan kan tiarap, resto, cafe, hingga hotel tutup, kemudian orangorang yang biasa menggelar event cancel semua. Sementara musisi tidak mendapat jaminan sosial, serta tidak masuk kategori berpenghasilan rendah juga mereka,” tandasnya. Karena itu, Indah yang kini juga duduk sebagai Anggota Komisi XI DPR RI pun merasa harus berbuat sesuatu, agar anggota komunitasnya tersebut bisa tetap eksis. Dalam artian, selain mendapat sumber penghasilan, mereka memperoleh panggung untuk berekspresi lagi. “Makanya, saya bikin panggung berjalan di atas van ini, ya, kami re-
ART Laporkan Dugaan Penyiksaan Oleh Majikannya ke Polda DIY YOGYA, TRIBUN - Seorang Asisten Rumah Tangga (ART) bernama Irmawati (29) asal Mejenang, Cilacap, Jawa Tengah diduga mendapat kekerasan oleh majikannya. Atas dugaan kekerasan tersebut, Irmawati lantas melaporkan majikanya yang berinsial AN (33) dan BE (32)ke Polda DIY, Senin (18/4). Dalam pengakuannya, korban mengaku menjadi korban penyiksaan oleh pengusaha apotek tersebut sejak 2 bulan terakhir. Irmawati menjelaskan, awalnya bekerja dengan seseorang yang bernama AN di Kroya, Cilacap. Setelah itu, ia juga bekerja di rumah ibu kandung dari AN di Majenang, Cilacap. Kemudian pada Januari 2022, ia diminta datang ke rumah AN di Jalan Godean, Sleman untuk mengurus anak. “Saya disuruh bekerja di rumah AN untuk menjaga anaknya. Selama menjadi asisten rumah tangga (ART), Saya terpaksa ikut dan dijanjikan gaji Rp1,7 juta,” katanya. Sekitar tanggal 9 Januari 2022 korban sudah berada di rumah majikannya sebagai ART. Sehari setelahnya, tepatnya pada 10
Januari 2022 korban sudah mulai bekerja dengan tugas mengurus anak dari majikan. Namun, baru dua minggu bekerja korban meminta untuk berhenti. Alasannya, korban merasa tidak betah dengan perlakuan majikan yang selalu memarahi korban tanpa alasan yang jelas dan terkesan mengada-ada. “Tetapi, majikan korban mensyaratkan apabila Korban ingin berhenti bekerja, diharuskan terlebih dahulu untuk mencari dan menemukan pengganti ART,” katanya. Hingga Maret 2022 korban belum bisa menemukan penggantinya. Gaji yang diberikan juga tidak sesuai yang dijanjikan. Bulan pertama Irmawati hanya diberi gaji Rp1,1 juta, kemudian bulan kedua Rp700 ribu, dan bulan ketiga tidak diberi gaji. Alasan AN tidak memberikan gaji kepada Irma karena dia menganggap pembantunya itu tidak mampu bekerja dengan sungguhsungguh. “Bulan Februari 2022, saya menghubungi keluarga meminta untuk dijemput. Tapi baru dijemput bulan Maret,” ucapnya. Korban kemudian menghubungi bibinya
melalui pesan WhatsApp guna menceritakan kondisi yang dialami pada tempat kerjanya. Namun tindakan tersebut diketahui oleh majikannya, dan korban kemudian disiksa. Korban pun mengaku dipaksa untuk membuat surat pernyataan maaf kepada majikan atas perbuatan yang telah dilakukan yaitu curhat pada kerabatnya. Korban dengan penuh tekanan lalu membuat surat yang isi suratnya didikte oleh majikannya. “Saya disiksa, dipukul pakai shower, disiram air panas dan dipaksa memukul diri sendiri dan kemudian direkam. Rambut saya juga dipotong,” jelasnya. Kuasa Hukum Korban, Farid Iskandar menuturkan korban diduga mendapat berbagai penyiksaan. Bahkan untuk menutupi alibinya, pasangan suami istri tersebut diduga memaksa korban memukul dirinya sendiri dan kemudian direkam. “Rekaman tersebut kemudian diberikan ke tetangga dan mengatakan korban ini mengalami gangguan jiwa,” ucap Farid. (hda)
alisasikan dengan sistem outdoor. Jadi, tinggal diisi alat musik, soundsystem, lighting, lengkap, bisa dibawa kemana saja, dan siap manggung kan,” ujarnya. Lantas, setelah puas menjelajah penjuru Surabaya dan sekitarnya, Indah pun mulai melebarkan sayapnya, dengan menggelar tour ke beberapa kota. Momentum bulan suci Ramadan dipilih, karena selama puasa stok panggung hiburan di Kota Pahlawan terbilang sangat minim. “Maka, kita putuskan jalan-jalan, sembari menyambangi komunitas jazz di beberapa kota, dan yang paling support kita itu Malang, Kediri, Yogya, Semarang,” urainya. Benar saja, tidak hanya sambutan hangat dari seniman jazz Kota Pelajar, kedatangan personel Surabaya Pahlawan Jazz yang memboyong 18 musisi itu, diterima dengan tangan terbuka oleh BI. Mereka mempersilakan, halamannya dijadikan sebagai arena gigs jelang buka puasa. (aka)
Revitalisasi Altara Tidak Gunakan Danais LEMBAGA urusan keistimewaan pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Paniradya Kaistimewaan, menegaskan revitalisasi Alun-alun Utara (Altara) Yogyakarta tidak menggunakan Dana Keistimewaan (Danais). Paniradya Pati, Paniradya Kaistimewaan DIY Aris Eko Nugroho, mengatakan apapun yang berkaitan dengan penganggaran revitalisasi Alun-alun Utara Yogyakarta saat ini dikerjakan oleh pihak Keraton Yogyakarta. “Dikerjakan oleh Kasultanan untuk kaitannya alun-alun. Jadi kan membersihkan tanah yang ada di sana. Diganti pasir itu aja. Liyane kan urusan beliau (lainnya kan urusan beliau, Sri Sultan Hamengku Buwono X). Jadi anggaran dari Kraton, bukan Danais,” katanya, Senin (18/4). Dia menjelaskan, fasad Alun-alun Utara Yogyakarta akan dikembalikan seperti dulu. Selain itu, di ka-
wasan Alun-alun itu menurutnya banyak sampah yang tertimbun. Sehingga pihak Kraton berencana membersihkan dan mengganti tanah Alun-alun tersebut dengan pasir. “Tanahnya itu diambil dari salah satu Sultan Ground yang berada di Bantul. Apakah area pantai, ora ngerti aku (tidak tahu saya),” ujarnya. Aris tidak menampik, upaya yang dilakukan pihak Keraton juga berkaitan dengan proses penyempurnaan area sumbu filosofis yang kini sedang menuju tahapan penilaian dari Unesco sebagai warisan budaya dunia. Oleh sebab itu, dalam proses pencapaian penilaian tersebut, tidak semua penyempurnaan bangunan harus didanai melalui Danais. Dalam proses pengerukan tanah Alun-alun Utara itu, lanjut Aris, pelaksana proyek menjumpai terdapat bekas beton, bekas tenda, dan spanduk bertuliskan 1983. (hda)
Realisasi Penyaluran BLT Migor DIY Sentuh 58 Persen
TRIBUN JOGJA/YUWANTORO WINDUAJIE
PENYERAHAN SIMBOLIS - Kemensos dan Komisi VIII DPR RI melakukan penyaluran BLT minyak goreng secara simbolis di Yogyakarta, Senin (18/4). tribunjogja.com
YOGYA, TRIBUN - Realisasi penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) sebagai kompensasi kenaikan harga minyak goreng di DI Yogyakarta telah menyentuh 58 persen. Total sasaran sebanyak 337.000 keluarga penerima manfaat (KPM). Sekretaris Ditjen Penanganan Fakir Miskin Kemensos RI, Benny Sujanto, menjelaskan, BLT minyak goreng disalurkan untuk bulan April, Mei, dan Juni 2022 dan akan diberikan sekaligus secara tunai sehingga seti-
@tribunjogja
ap penerima akan mendapat bantuan Rp 300 ribu. “Di Yogya sudah 57 persen dan sekarang ada penambahan 18 persen. Itu terus bergerak dan tanggal 21 April kita konsolidasi bisa mencapai 90 persen,” terangnya usai menghadiri acara penyaluran bantuan secara simbolis di Kompleks Kepatihan, Yogyakarta, Senin (18/4). Pihaknya berharap agar proses penyaluran itu dapat terselesaikan sebelum Lebaran tiba. Sebab, bantuan tersebut bertujuan untuk @tribunjogjafanspage
mengurangi beban pengeluaran masyarakat miskin menjelang Lebaran. “Karena untuk membantu meringankan beban pengeluaran KPM masyarakat miskin di dalam menghadapi bulan suci Ramadan dan Idul Fitri,” jelasnya. Selain menyalurkan BLT minyak goreng, Kemensos juga melakukan penyerahan bantuan secara simbolis senilai Rp401 miliar untuk Provinsi DI Yogyakarta. Bantuan terdiri dari program reguler seperti Program BPNT/
Sembako dan Program Keluarga Harapan (PKH), juga Bantuan Langsung Tunai (BLT) Minyak Goreng. Sementara Ketua Komisi VIII DPR RI Yandri Susanto meminta Kemensos maupun Pemda DIY untuk melakukan pengawasan sehingga tak ada penyelewengan terkait penyaluran BLT minyak goreng. Hal ini lantaran masyarakat miskin sangat terbebani kenaikan harga minyak goreng kemasan maupun curah. Pihaknya juga meminta agar proses penyaluran da-
tribunjogja
pat diselesaikan sebelum hari raya Idul Fitri tiba. Hal itu sesuai dengan janji Mensos yang diutarakan dalam rapat kerja bersama Komisi VIII DPR RI. “Waktu rapat kerja dengan Kemensos saya sampaikan bahwa data itu harus akurat dan tidak boleh ada pemotongan. Jadi yang berhak menerima harus menerima dan yang tidak berhak jangan menerima. Bu menteri juga janji sebelum Lebaran harus tersalurkan semua,” terangnya. (tro) tribunjogjatv
JATENG SQUARE MAGELANG-KLATEN
6
SELASA KLIWON 19 APRIL 2022
Isoter Pasien Covid-19 Masih Disiagakan KLATEN, TRIBUN - Sebaran kasus aktif Covid-19 di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah terus mengalami penurunan sejak sebulan terakhir. Satgas Covid-19 Klaten mengumumkan jika pada Senin (18/4) jumlah kasus aktif kini tinggal 19 kasus saja. Meski kasus terus melandai, Bupati Klaten Sri Mulyani memastikan jika tempat isolasi terpusat (isoter) di daerah itu masih disiagakan. Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi jika sewaktu-waktu
kasus aktif Covid-19 di daerah itu mengalami kenaikan. “Isoter kami di GOR Gelarsena masih fungsi, sewaktu-waktu jika ada kenaikan kasus kita akan pakai,” ucap Sri Mulyani ditemui di Kantor Pemkab Klaten, Senin (18/4). Selain isoter GOR Gelarsena, Sri Mulyani juga menyebut bahwa isoter di Edotel juga masih disiagakan dan masih bisa dipakai sewaktu-waktu. Namun saat ini, isoter tersebut dalam keadaan kosong
karena jumlah kasus aktif hanya tinggal 19 pasien saja. “Edotel kita masih kerjasama, dengan pihak ketiga dan swasta kita memang situasional, tapi kalau isoter milik Pemda dan desa itu masih aktif,” akunya. Disamping itu, Sri Mulyani menegaskan hingga saat ini pihaknya terus mempercepat capaian vaksinasi booster di daerah itu. “Sudah 22 persen warga Klaten divaksin booster. Target kita selama Ramadan tercapai 30 persen sesu-
ai yang ditetapkan pemerintah pusat,” imbuhnya. Sebelumnya, Kepala Dinas Kesehatan Klaten, Cahyono Widodo menyampaikan jika sekitar 9.000 warga Klaten mengikuti vaksinasi booster atau dosis ketiga setiap harinya selama Ramadan. Jumlah itu, meningkat bila dibanding sebelum masuknya bulan Ramadan. Sementara itu pada Senin (18/4), dilaporkan ada tambahan 559 kasus positif Covid-19 di Indonesia berdasarkan situs
Kemenkes. Dengan tambahan tersebut, jumlah total kasus Covid-19 yang ditemukan di Indonesia sejak Maret 2020 hingga Senin (18/4) menjadi 6.040.432 kasus. Selain itu, dilaporkan sebanyak 37 pasien positif Corona di Tanah Air meninggal dunia. Dengan demikian, jumlah total pasien positif Covid-19 yang meninggal sebanyak 155.903 orang. Untuk itu, masyarakat diminta untuk tetap menerapkan protokol kesehatan. (mur)
Waspada Empat Lokasi Rawan Kecelakaan Jumlah Pemudik Diprediksi Membludak Tahun Ini MAGELANG, TRIBUN Pemkab Magelang menyiapkan skema pengamanan untuk antisipasi lonjakan pemudik pada libur Lebaran 2022. Selain menyiapkan jalur lalu lintas pemudik, juga disiagakan sejumlah pos pengamanan di tempat-tempat strategis. Sekretaris Daerah Kabupaten Magelang, Adi Waryanto mengatakan, jumlah pemudik tahun ini diprediksi membludak setelah dua tahun ada kebijakan pembatasan. Ledakan kunjungan wisata di Kabupaten Magelang juga diprediksi terjadi. “Untuk antisipasi lonjakan pemudik, kami akan membuat pos-pos pelayanan baik di tempat wisata maupun pusat perdagangan atau mal. Termasuk, mendirikan pos pengamanan di Nepal Van Java, Ketep Pass, dan Artos Mall,” ujar Adi di Kantor Pemkab Magelang Senin (18/4). Sementara itu pihak Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Magelang mengimbau kepada pemudik untuk waspada ketika melewati empat lokasi black spot atau titik rawan kecelakaan lalu lintas di wilayah Kabupaten Magelang yakni daerah Secang, Mertoyudan, Salam, dan Pakis. “Secang itu (black spot) dari Polres daerahnya di Sempu. Untuk Salam di daerah Gulon sampai Mancasan. Mertoyudan sampai Polsek Mertoyudan juga rawan kecelakaan. Jalan provinsi Pakis itu biasanya pengemudi tidak terbiasa (dengan medan jalan),” terang Kepala Bidang Lalu Lintas,
HATI-HATI DI JALAN zz Pemkab Magelang menyiapkan skema pengamanan untuk antisipasi lonjakan pemudik.
zz Selain menyiapkan jalur lalu lintas pemudik, juga disiagakan sejumlah pos pengamanan.
zz Para pemudik diminta waspada saat melintas di empat lokasi rawan kecelakaan di Magelang.
zz Empat lokasi rawan kecelakaan tersebut berada di Secang, Mertoyudan, Salam, dan Pakis.
Dishub Kabupaten Magelang, Suhud Joko. Suhud menjelaskan, penyebab kecelakaan di jalur black spot beragam. Di Pakis misalnya, sering terjadi kecelakaan akibat rem blong karena pengemudi tidak menguasai medan. Kalau di Salam, sering terjadi kecelakaan karambol. Lokasi tersebut diketahui merupakan jalur arteri primer sehingga banyak terdapat geronjalan (jalan tidak rata). “Jadi, truk-truk kecepatannya lambat tapi yang ini (kendaraan yang lain) kencang sehingga sering terjadi karambol. Begitupun, untuk lokasi di Sempu,” ujarnya. Untuk antisipasi kecelakaan di lokasi black spot, pihak Dishub terus berkoordinasi dengan petugas provinsi untuk membuat jalur penyelamat hingga menambah rambu-rambu lalu lintas. “Kami juga meminta para pengemudi lebih berhati-hati,” katanya. Terkait upaya pengamanan mudik, Polres Magelang mempersiapkan sebanyak tujuh pos. Ketujuh pos tersebut berada di Salam, Muntilan, Artos, Secang, Salaman, Borobudur dan Pos Terpadu Taman Anggrek.
Tujuh pos Kapolres Magelang, AKBP Mochammad Sajarod Zakun mengatakan, pendirian pos operasi guna menjamin rasa aman masyarakat dalam merayakan Idulfitri 1443 H. Hal ini, juga berkaitan dengan adanya kegiatan mudik tahun ini. “Mengingat Lebaran tahun ini pemerintah memperbolehkan masyarakat untuk mudik, maka harus kita antisipasi sebaik mungkin jangan sampai terjadi kemacetan dan gangguan keamanan. Kami akan berupaya maksimal untuk itu,” ucapnya. Menurut Kapolres, Kabupaten Magelang secara geografis berbatasan dengan Yogyakarta. Selain itu juga dilintasi jalur nasional mulai dari Kecamatan Secang hingga Kecamatan Salam. Dengan demikian, titik-titik kemacetan yang biasanya terjadi harus segera diantisipasi. “Kita juga punya Candi Borobudur sebagai destinasi superprioritas, tentunya ketika libur Lebaran kali ini masyarakat akan berbondong-bondong mengunjunginya. Kami akan lakukan langkah antisipasi lonjakan pengunjung itu,” jelas AKBP Mochammad Sajarod. (ndg)
TRIBUN JOGJA/ALMURFI SYOFYAN
MELINTAS - Pengendara sepeda motor melintas di Pasar Ramadan Mlinjon Klaten di Jalan Melati, Kelurahan Tonggalan,
Kecamatan Klaten Tengah, Kabupaten Klaten, Senin (18/4). Pasar Ramadan Mlinjon menjadi salah satu lokasi favorit warga untuk membeli aneka menu makanan untuk berbuka puasa (takjil).
Seorang Petani Tersengat Listrik Jebakan Tikus BLORA, TRIBUN - Diduga tersengat arus listrik jebakan tikus, pria asal Desa Wado, Kecamatan Kedungtuban, Kabupaten Blora ditemukan tewas di sawah miliknya. Kejadian ini menjadi perhatian bagi masyarakat untuk tidak memasang jebakan tikus beraliran listrik. Kapolsek Kedungtuban, AKP Sujiharno mengungkapkan pada hari Minggu (17/4) sekira pukul 11.00 WIB korban pamit kepada istrinya, Mujiyati pergi ke sawah untuk memperbaiki setrum jebakan tikus yang baru dipasang pada pagi harinya. Dikatakannya, sekira pukul 13.00 WIB istrinya merasa cemas dan tidak enak hati karena korban belum juga pulang. Kemudian sekitar pukul 13.15 WIB, sang istri berinisiatif mencari korban di sawahnya. “Alangkah terkejutnya mendapati sua-
Pada tubuh korban tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan atau penganiayaan. minya sudah dalam keadaan telungkup di lumpur dan tangan kirinya memegang kawat aliran setrum dan tidak bergerak,” AKP Sujiharno, Minggu (17/4). Dilanjutkannya, seketika itu istrinya panik dan pulang untuk meminta tolong dan memberitahukanya kepada tetangganya, Wajiran (55). Informasi kejadian ini pun diteruskan ke pihak perangkat desa dan laporan ke Polsek. Selanjutnya, petugas dari Polsek Ke-
dungtuban bersama petugas Satpol PP, Koramil dan tim medis datang untuk melakukan evakuasi dan pemeriksaan terhadap korban “Saat diperiksa korban sudah dalam keadaan meninggal dunia dan pada tubuh korban tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan atau penganiayaan,” terang AKP Sujiharno. Kapolsek mengimbau kepada warga agar tidak memasang jebakan tikus yang menggunakan kawat dan ada aliran listrik. Pasalnya, hal ini membahayakan baik bagi pemasang jebakan maupun orang lain. Adapun jenazah dibawa ke rumah duka dan diserahkan kepada pihak keluarga di Dukuh Sudung Desa Wado, Kecamatan Kedungtuban, Kabupaten Blora untuk dimakamkan. (tribunjateng)
Ada Luka Bekas Gigitan di Leher zzPegawai Kebun Binatang Tewas Diterkam Harimau Benggala BANJARNEGARA, TRIBUN - Lulut Dwi Prasetya (35), seorang karyawan Taman Rekreasi Margasatwa Serulingmas, Banjarnegara, Jawa Tengah tewas diterkam Harimau Benggala koleksi kebun binatang tersebut, Minggu (17/4). Direktur Taman Rekreasi Margasatwa Serulingmas Banjarnegara, Lulut Yekti Adi mengatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 14.30 WIB. Saat itu, korban selesai memberi makan rutin dan berniat memasukan Harimau tersebut dari kandang display ke kandang tidur. “Kejadian penyerangan berlangsung pada saat korban dalam posisi sendirian. Sehingga, detail kronologi tidak diketahui pasti oleh karyawan maupun pihak lain dan kami masih menyelidiki,” ujar Lulut usai konferensi pers di Kebun Binatang Serulingmas, Senin (18/4). Lulut mengatakan, rekan pekerja lain sebenarnya sempat mendengar teriakan korban. Namun saat mereka menuju ke kandang harimau, korban sudah berada di kandang display. Perawat satwa pun mencoba mengevakuasi korban sesuai prosodur evakuasi keadaan darurat. Perlu waktu sekitar 30 menit untuk mengevakuasi korban. Pasalnya, mereka harus melakukan upaya memindahkan harimau ke kandang tidur lebih dulu. Setelah berhasil, para perawat satwa mengevakuasi korban dan melarikannya ke IGD RSUD Hj Anna Lasmanah Banjarnegara. “Sesampainja di IGD, korban dinyatakan telah meninggal dunia diduga karena kehabisan darah,” imbuhnya. Terkait kejadian ini, Lulut menyampaikan rasa duka mendalam kepada keluarga korban. Menurutnya, seluruh karyawan sudah menerapkan SOP (standard operasional prosedure), tribunjogja.com
KANDANG HARIMAU
TRIBUN BANYUMAS/PERMATA PUTRA SEJATI
- Wartawan sedang mengambil gambar di kandang area display harimau di Taman Rekreasi Margasatwa Serulingmas, Banjarnegara, Senin (18/4). Di lokasi ini, seorang petugas tewas diterkam harimau.
termasuk korban, pada saat kejadian. “Penyebab pasti kejadian masih dalam tahap penyelidikan pihak Kepolisian Resor Banjarnegara dan Balai Konservasi Sumber Daya Alam Jawa Tengah,” imbuhnya. Lulut memastikan, tidak ada tandatanda korban dimakan harimau. Termasuk, tak ada organ tubuh korban yang hilang. Menurutnya, di tubuh korban hanya ditemukan bekas gigitan di bagian leher dan bekas cakaran punggung. “Hanya diserang dan ditarik keluar ke kandang display. Tidak ada anggota badan yang hilang, semua masih lengkap, kemungkinan kehabisan darah,” jelasnya. Lulut juga menegaskan, kejadian penyerangan harimau terhadap karyawan bukan disebabkan kurangnya pakan satwa. “Kalau ada info kurang pakan, itu tidak benar. Ada nutrisionist-nya yang memberikan makan dalam jumlah tertentu,” katanya. @tribunjogja
Terkait status korban, menurut Lulut, korban adalah pemberi makan atau keeper, bukan pawang yang selalu bersentuhan dengan satwa. “Kami menghimbau agar tidak menyebarluaskan foto atau video korban demi menjaga perasaan keluarga,” pinta Lulut. Kasatreskrim Polres Banjarnegara AKP Bintoro Thio mengatakan, pihaknya masih menyelidiki kasus ini. Penyidik masih mengumpulkan bukti dan telah meminta keterangan dari dua saksi. Untuk sementara, polisi menutup operasional kebun binatang itu. Bintoro mengatakan, dari pengakuan pengelola Serulingmas, petugas telah melakukan SOP. “Kalau dari Serulingmas mengatakan, sudah sesuai SOP. Tapi, belum memberikan SOP-nya itu seperti apa. BKSDA nanti akan dihubungi dan kami akan bersurat,” imbuhnya. (tribunbanyumas) @tribunjogjafanspage
Harga Daging Ayam Mulai Naik HARGA beberapa kebutuhan pokok di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah mulai mengalami kenaikan pada pekan kedua Ramadan 1443 Hijriah. Daging ayam dan telur ayam ras misalnya, mulai mengalami kenaikan sebesar Rp2 ribu bila dibandingkan dengan pekan sebelumnya di bulan Ramadan. Analis Kebijakan Seksi Pengawasan dan Pengendalian Bidang Perdagangan Dinas Koperasi Usaha Kecil Mikro dan Perdagangan (DKUKMP) Kabupaten Klaten, Dewi Wismaningsih, menyampaikan bahwa secara umum pasokan kebutuhan sejumlah bahan pokok di Kabupaten Klaten pada saat ini masih relatif stabil. Namun, beberapa kebutuhan memang mengalami kenaikan tapi tidak terlalu signifikan. “Harga aging sapi misalnya memang mengalami kenaikan sedikit. Selain itu juga ada daging ayam, telur ayam dan gula pasir yang harganya naik
tapi tidak terlalu banyak,” ucap Dewi pada Senin (18/4). Dewi merinci, untuk harga daging sapi di pasaran masih cenderung landai. Beberapa waktu terakhir, daging sapi di pasaran harganya dijual kisaran Rp100 ribu hingga Rp120 ribu per kilogram. Lalu harga daging ayam ras dibanderol Rp36 ribu per kilogram. Sementara untuk telur ayam ras dipatok Rp25 ribu per kilogram. “Harga ini naik sekitar Rp2 ribu bila dibandingkan dengan pekan sebelumnya,” urai dia. Diakui Dewi, untuk komoditi cabai rawit merah saat ini justru mengalami penurunan harga yakni Rp34 ribu per kilogram. “Secara umum stok komoditas di Kabupaten masih aman dan terkendali ya. Masyarakat bisa memenuhi kebutuhan tanpa takut kehabisan stoknya ya dan harga masih terjangkau,” ulasnya. (mur)
Pemkab Klaten Sediakan Bus Mudik Gratis PEMKAB Klaten menyiapkan lima bus untuk mudik gratis bagi warganya yang merantau di Jakarta pada Idulfitri 1443 Hijriah. Lima bus mudik gratis tersebut nantinya bakal membawa sekitar 250 perantau asal Klaten. “Lima bus gratis kita siapkan, itu kapasitasnya masing-masing bus untuk membawa 50 orang pemudik,” ujar Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Klaten, Supriyono ditemui di Kantor Pemkab Klaten, Senin (18/4). Menurut Supriyono, titik kumpul penjemputan pemudik Klaten di Jakarta dipusatkan di sekitar kawasan Taman Mini Indonesia Indah (TMII). Perantau asal Klaten wajib mendaftar terlebih dahulu ke Paguyuban perantau Klaten di Jakarta untuk ikut program mudik gratis itu. Bus akan berangkat dari TMII Ja-
tribunjogja
karta menuju Klaten pada Kamis (28/4) sekitar pukul 10.00 WIB. Selain bus mudik gratis dari program Pemkab, Klaten juga mendapatkan 20 unit bus mudik gratis dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub). Bedanya dengan bus dari program Pemkab, bus dari Kemenhub berangkat pada Rabu (27/4). “Ini program Kementerian Perhubungan. Itu ada 20 unit bus mudik gratis rute Klaten. Kalau berangkatnya sekitar 27 April dan titiknya di terminal,” ucapnya. Bupati Klaten, Sri Mulyani mengatakan jika pihaknya berupaya memenuhi permintaan para perantau Klaten di Jakarta. “Saya dihubungi paguyuban perantau warga Klaten dan menanyakan bus gratis buat mudik. Insyaallah kami menyiapkan lima bus itu,” ujarnya. (mur)
tribunjogjatv
7
SELASA KLIWON 19 APRIL 2022
TEPAT MEDIA ROMOSI P UNTUK S ANDA I N BIS
YOGYAKARTA
SKRIPSI Siap bantu skrpsi,tesis&dest all jur. Era (Jl.Janti Gdngkuning blkg ITY) Hub: 0818277603 54465-3
BAJA RINGAN ”Baja Ringan SNI, Taso, Bluescope, (Rumah, Kanopi, Gudang) Tlp/WA: 087839426841” 53940-3
LAIN-LAIN Dibeli Kontan! LED LCD Kulkas FreezerBox MesinCuci dll Elektronik Hub: WA 085 100 400 233 54310-3
BIRO JASA Jasa Pasang Iklan Tribun/KR,Bikin Spanduk,NeonBox,Cetak Nota,Dll. Ambil/Antar 088216009478 54470-3
CLEAN.SERVICE Spesialis membersihkan kmr mandi kotor/berkerak.Jd bersih sprti baru.Hub 081232406340 Alis 54402-3
REPARASI Servis Panggilan Bergaransi Khusus Kulkas dan MCuci HP:081328711780 Mandiri Jaya Teknik 54398-3
SEDOT WC Pengurasan WC cpt bersih dg truktangki khusus tdk cpt pnh Di Sagan.0274562858/081804388100
SPIRITUAL ABAH WIJAYA. insya Allah bisa membantu tuntaskan masalah lilitan hutang. usaha bangkrut, masalah percintaan asmara rumah tangga,penglaris dagang yg dahsyat .TLP 082137862357./WA 087783248557.daerah Prambanan. 54464-7
54431-8
54074-3
Butuh Dana tunai ? Jaminkan bpkb,tanpa survey, langsung cair,syarat mudah hub 081903754770 54432-3
PENGOBATAN Elsa Massage Buat Anda yg Ingin Fresh and Rilex Hub 081329818007 di Panggil No SMS 54385-3
PIJAT & LULUR Pjt sht mbFirra.mlyn pjt capek.urut perut.trpi kaki.kerik.skt punggung. wa089529522179.no++
UMUM Dbthkn sgera tng sortir,serabutan & operator mesin press.Lngsung kerja.Tel/WA0895600791298 Batik Srikawati Bth Karyawati Niat Kerja di Toko Batik Umur 25-40th Plmr Hub: 081392657777 54433-3
But:Kry/i20 Gdg Kertas,Sopir,Hotel PabrikRoti,Adm SD Gj 2Jt/bl JlWatesKM12/74 083806612450 54476-3
Dibthkn Tenaga Srabutan Jujur, Rajin,Cekatan Gj awal 1Jt/bl (Santan Maguwo) Hub087878495125 54487-3
54081-3
pijat 100,lulur 100 yg lulurin cantikkuning, sabar. Wa aja ya tmn2?Ni 081575603989 Ratna 54436-3
Mbak Titik Massage, pijat capek, kerik,tradisional,ramah dan fresh kembali.Hub:087742293853 54462-3
Sellyn Massage dijamin Fresh & Rilex Pelayanan Sbr.Sgra Panggil ! Pasti Ok !081 225 008093
PENDIDIKAN LAIN-LAIN Khusus Mhs&Peminat Baca Gratis Buku Asli Adm Publik&Pol. di Suryodiningratan MJ II/916 YK Utara Lap Minggiran Pk 08.3011.30 & 15.30-1730 54471-5
54338-3
53824-3
Hlg BPKB AB-3352-VU a/n Trismiyanti d/a Panggungan Lor I/32 Trihanggo Gamping Sleman 55291 54093-3
Hlg STNK AB 1081 ZA a.n KPU DIY d.a Jl Aipda Harsono No 47 Yogyakarta 54482-3
Hilang STNK Motor Honda Vario, Atas Nama: Haryanti, NoPol: AB4961-JW, Nosin: JFB1E2141642, Noka: MH1JFB12XDK188982 54483-4
MOTOR DibeliTinggi Spd Mtr Bekas Sgl Merek, Gonel Nogotirto WA: 081904037008 Siap WA/Tlp 24 Jam 54159-3
Beli sgl-mtr,sgl-th H:P.Nono Celeban Jl:Soga42 H:081.227.55146 XL:0878.3823.3957
54478-3
Hilang BPKB motor AB 2974 YY an Adiarti S.Sos Da Kenaruhan RT/RW002/017 Donokerto Turi Slm 54500-3
Hlg BPKB motor AB 2376 ZZ an prasetyohadi:tegal cokrogaten pondok suruh binomartani sleman 54500-3
54326-3
KREDIT Dana cepat jmnn BPKB Motor Th2004/Mobil Th2005 Up dibantu Lgsg Cair.Hub:087838609766 Ajie
KURSUS Di SD,prestasi anak saya rata2& di bwh rata2. Dgn POA lulus terbaik ke 7 dr 4 klas.Di SMP N 5 Kotabaru ranking naik 198. Lls Teknik UGM cumlaude.Karyawan tetap 3 th belanja 600 jt lebih,tnp ngutang. Ortu kursusPOA 300rb, WA 0813 9014 8448
MEUBELAIR Jual Mebel Jepara,Toko Mau Tutup, Stok Banyak Murah Borongan Hub: 0877 0445 0449 54430-3
COVID-19 telah tiarapkan peluang kerja.Kuatkan dg POA anak Anda agar menang seleksi !!!.
54387-3
54438-3
54429-3
RUMAH DISEWAKAN Dktrkn Rmh&Garase Lok Suryodiningratan MJ II/916 Yk Hub Ib Ana Tampubolon 0895359062499 TP 54472-3
Rmh 3KT 2KM Dpr Grsi R.Klrg&Halm Luas Jl Potronanggan RT5 H32Jt/th Nego Dikit 081328247924
Jl Rmh Tahan Gempa LT100m2 Jln 2m Tmr Psr Dowaluh Pncsari Srdkn 110Jt Nego Hub087839974422
54481-3
TANAH DIJUAL PK:LS:300m2 LD:10m H:900rb/m2 di Brosot KlnProgo Jlur Bndra Neg H:082167520010/08812793963 54228-3
Puluhan Hunian lgs bangun hrg170jtan fas kolamrenang.Jl kaliurang km11/Atik 0821 3331 6155 54435-3
RUMAH DIJUAL Disc Lebaran!Hny 275 jt Tgl 3 kav,T30/100,KT2,tp jln aspal,RSB,08562723359TP 54459-3
Rmh Baru 2LT. SHM/IMB.LT/ LB:87/90m.KT3,KM2,dll.Rp478Jt.Jl Imogiri Timur KM7,5.087738909777 54316-3
Rmh Kodya dkt UGM,Tugu,SHM,IMB, T/B 150/90,3KT,RT,RM,Dp,Trs,CP,Tmn, Pg,Ng,bsTT,H087817612600 54389-3
Rmh LT204m LB160m2 KT6 KM Dpr RTmLuas Carport Gg Podang Sinduadi Mlati Slm WA:082134448251 54422-3
Rmh&R.Usha Jl Bantul KM 7-8 Timur Jln 200m2 Full Bangun SHM Serius Pemilik 081328995550 TP RUMAH DISEWAKAN Rmh 4KT,2KM,L1300W,WIFI.Nitikan Gg Libra 169,RTm,Grs,Dapr.H.27,5 Jt/th WA:082137394375 TP 54244-3
Rmh Br Brsh dkt Sklh Psr Mal RS Bank Bioskp 4KTdr 2Kmd RTm Dema ngan GK1/214 WA:08122703697 54395-3
AGEN PROPERTI Siap membantu jual/beli tanah dan bangunan di Jogja.Hubungi:Bpk Rahmat 087738356503
54336-8
54399-3
RUMAH DIJUAL
54480-3
Jaminan SK pensiunan/ SK PNS aktif usia tdk terbatas,bs take over telp/sms/wa 087738344441
54282-3
KOST Btuh 1 Wanita Lajang utk Kerjasama Urus Kos Putri dan Warung/ Kios Ada Gaji Hub089528480994
54467-3
KEHILANGAN Hlg BPKB AB 1890 TC an R.Danang Limantoko, A.MD,Tempel RT43/20 Bumirejo Lendah Kulon Progo
54474-3
Pjt Khs Pria Cpk2 Kecetit Lmh Syhwat,50rb.Krgtgh Ngt Gpg.Jumiran:081390674557/0895411153622
54499-3
SPIRITUAL Paket Pencairan dan Uang Balik dgn Potongan Pros 50%-Tgl 25Aprl Bagi yg Punya Maslh Keu Ingin Modal Usaha/Lunasi Htg/Bayar Krdit Seg Datg Isi Data Dijamin Cair Gagal Mahar Kemb 2x Lipat Buktikan Hasl Cair 500Jt Tabungan Jaladri/082138036644
PEMBIAYAAN Pendanaan 5menit Cair Jaminan Motor/Mobil dg STNK nya.Bs dg BPKB/Sertifikat H:081227295771
Rmh 2 kT..1 KM..H : 14.5Jt, Sudimoro kidul Rt , jln Imogiri barat Btl Hub : 088232141613.
LT379m LD12m TrukMsk SumurMudah dkt FasUm,Timur Polsek Srandakan Btl 185jt Ng 081212819401 54283-3
Cluster kav tnh110m2 Maguwoharjo. Bgs dbangun u/RT/kost/guest house,akses mudah.081226081696 54391-3
Kav L91m SHM IMB Gandok Jl Imogiri Brt KM7.5 Depan Masjid Atak Wa Swn Btl Hub 082134448251 54420-3
SHM pekarangan belakang Polsek Berbah,Lt 76m2,Ld8m,hrg115jt, akses mbl kecil msk081328000505
TANAH DIJUAL Tnh Swh Kering SHM L442m LD13m Lok Mancasan Pandowoharjo Prospek Bagus 1,9Jt/m 08562892824 54479-3
Jl Tanah+Rmh LS 188m Muka 16 Pinggir Ringroad Selatan Hg 850 Jt 085101555446 54485-3
Dijual pkrgan 210m ld 8m.1,3 jt /m .Sembung, Balecatur, Gamping . 081901682666 54486-3
Jual Tanah Depan Kantor Kel. GlaGah, Dekat Bandara baru YIA. LT:123m2,SHM,cocok utk Rmh,Kos/ Ruko.Hub:0817 432 899 54492-4
Tnh pek di Gedongan Trirenggo Btlkota,luasan 179m Ld 11m, jual cpt1,1jt/m nego(maaf ada minusnya)langsung WA087838458999 54499-4
Tnh pek premium jl raya Imogiri Barat(dpn Lawas meubel) L1.913mLd15m siapa cpt dpt,mahar 4,5jt/m ng lngs(dpt 2muka)minat lngs WA 081227788009/0274387896 54499-5
54437-3
SHM pek di Madurejo, Prambanan,Lt 150m2, hook 2muka 8mx19m,mbl msk 250jt ng H: 0819 807 101 54437-3
Kebun Salak SHM L668m2 loks sltn SD Turi 3 dr jl besar 1mx25m Hub:085327417410 per/m 400rb 54447-3
Disc Lebaran! Hny 95 jt Tgl 3 kav, 100m@150 jt,Temuwuh-Slm,cpt dpt! 08562723359TP 54452-3
JUAL R.USAHA Dijual RU Jl Cendrawasih RT16 Btp Bantul Utara SMAN 1 Bantul Jalan Rame Hub 085100869719 54350-3
SEWA R.USAHA Kios 3x8 500rb/bln KM/WC,Listrik, Bs diTempati,Barat Apotek Kentu ngan,JaKal 087 888 444 203 54400-3
Jl Tanah Pek SHM LT281m2 LD8m Mobil msk Hrg 95Jt Nego Wonoreja Sanden Btl Hub:087839974422
Sewa Kios Uk 5x7 Tepi Jln I m o g i r i B a ra t K M 7, 5 H u b 082134448251
54468-3
Istmw!TpJlRy,smping Unisa,70m,cck wrmindo,15jt/th.Rmh,cck:kntor/ klinik,55jt,08562723359TP
BU, jual super mrh, tnh tepi jl wates km7 gamping jogja,LT:178,LD:9,5 HP/WA:088216009478 54469-3
Dijual Tnh Ada Rmh Lok Jl Monjali No 90 SHM TP Hub Bpk Taufan Tampubolon 0878 0997 0784
54421-3
54498-3
Rmh dkt Kmpus UAD,Termnl Giwangan 3KT RTm RMkn AirSmr 1KM GrsMotor 13Jt/th Ng 082137574198
Dijual sawah pinng jalan 1150m ld 12 m. H 1 jt/m.di Jingin, seyegan 081901682666
BARANG BEKAS Dibeli barkas :alat RT,electronik, etalase,rak toko,alat bengkel dll. telp/wa 085975345716
54453-3
54477-3
53934-3
54427-3
54473-3
SPORTHOTNEWS SPORT HOT NEWS KETAT DI GP PORTUGAL 23
8
SELASA KLIWON 19 APRIL 2022
S
ERI balap MotoGP 2022 akan dilanjutkan akhir pekan ini di Sirkuit Algarve, Portimao pada GP Portugal, 22-24 April. Portugal menjadi pembuka balapan di Eropa musim ini. Musim lalu, Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) naik podium kampiun setelah sebelumnya meraih pole position, sementara Marc Marquez (Repsol Honda) yang comeback setelah absen cedera patah lengan kanan sejak Juli 2020 finis ketujuh. MotoGP Portugal 2022 juga akan menandai balapan kedua Marc Marquez setelah mengalami kecelakaan pada MotoGP Indonesia di Sirkuit, Mandalika. Sebelumnya, Marquez harus absen pada MotoGP Indonesia dan MotoGP Argentina karena mengalami diplopia atau gangguan penglihatan ganda akibat kecelakaan di Sirkuit Mandalika pada sesi pemanasan. Meski gagal melanjutkan dominasi di Circuit of The Americas (COTA), pebalap asal Spanyol tersebut tidak menyerah. Apalagi, persaingan ketat musim ini membuat juara setiap balapan tidak bisa diprediksi. "Pada musim 2022, Anda tidak pernah bisa memprediksi apakah bisa memenangkan seri selanjutnya atau bersaing di 10 besar," ucap Marquez dilansir dari Tuttomotoriweb. Rute di Sirkuit Algarve sepanjang 4,592 km, terkenal dengan tanjakan dan turunannya serta memiliki 15 tikungan (sembilan tikungan di sisi kanan, enam tikungan di sisi kiri). Lintasan lurus di Sirkuit Algarve memiliki panjang 969 meter dan lebar 18 meter. Enea Bastianini (Gresini Racing) tiba di Portugal sebagai pemimpin klasemen sementara pembalap setelah dua kali menjadi juara balapan (MotoGP Qatar dan MotoGP Americas). Rangkaian seri balap GP Portugal akan dimulai pada Jumat (22/4/2022) dengan latihan bebas pertama (FP1) dan latihan bebas kedua (FP2). Latihan bebas ketiga (FP3), latihan bebas keempat (FP4), dan sesi kualifikasi dijadwalkan pada Sabtu (23/4/2022). Adapun balapan akan digelar pada Minggu (24/4/2022) dengan ada sesi pemanasan lebih dulu. (Tribunnews/Bolasport.com)
GPCORNER.COM
MARC MARQUEZ
Jadwal lengkap MotoGP Portugal 2022 Jumat (22/4/2022) 15.00-15.40 WIB FP1 Moto3 15.55-16.40 WIB FP1 MotoGP 16.55 -17.35 WIB FP1 Moto2 19.15-19.55 WIB FP2 Moto3 20.10-20.55 WIB FP2 MotoGP 21.10 -21.50 WIB FP2 Moto2
Hati-hati Marquez
Sabtu (23/4/2022) 15.00- 15.40 WIB FP3 Moto3 15.55- 16.40 WIB FP3 MotoGP 16.55- 17.35 WIB FP3 Moto2 18.35- 18.50 WIB Q1 Moto3 19.00-19.15 WIB Q2 Moto3 19.30-20.00 WIB FP4 MotoGP 20.10-20.25 WIB Q1 MotoGP 20.35 -20.50 WIB Q2 MotoGP 21.10-21.25 WIB Q1 Moto2 21.35-21.50 WIB Q2 Moto2
MARC Marquez terpaksa absen di dua seri MotoGP 2022 akibat kecelakaan fatal. Tapi, saat kembali, dia mampu tampil maksimal dan mengesankan. Marquez terjatuh karena mengalami highside saat sesi latihan bebas di MotoGP Mandalika. Dia mengalami gegar otak ringan dan terpaksa absen pada seri tersebut. Setelah itu, penyakit diplopia atau penglihatan gandanya kambuh lagi. Sehingga, dia harus kembali absen di MotoGP Argentina. Marquez baru kembali balapan pada MotoGP Amerika. Kinerja di Sirkuit Austin luar biasa, hingga dia dijuluki 'King of COTA'. Jorge Lorenzo mengatakan, setelah mengalami banyak kejadian, Marquez terus membalap hingga batas. Saat di Austin, dia hampir terjatuh beberapa kali, tapi tetap melaju kencang. "Dari sudut pandang ini, dia adalah pebalap yang unik. Tapi, banyak terjatuh juga tidak bagus untuk tubuh, pikiran, dan usia juga faktor yang penting," ujar Lorenzo, dikutip dari Tuttomotoriweb.it, Minggu (17/4/2022). Lorenzo menambahkan, jika dia terjatuh di usia 20 tahun itu adalah sesuatu yang berbeda. Tapi, lain cerita lagi jika itu terjadi di usia 30 tahun. "Marc saat ini mendekati usia 30 tahun, meskipun dia setidaknya masih memiliki lima musim lagi ke depannya," kata Lorenzo. Sebelum absen selama dua seri di musim ini, Marquez juga pernah absen hampir satu musim penuh pada 2020 ketika dia mengalami patah tulang pada lengan kanan. (Tribunnews/Kompas.com)
Minggu (24/4/2022) 15.20-15.30 WIB WUP Moto3 15.40-16.00 WIB WUP MotoGP 16.10-16.20 WIB WUP Moto2 17.20 WIB Balapan Moto3 19.00 WIB Balapan MotoGP 20.30 WIB Balapan Moto2
Keterangan: FP: Free practice/latihan bebas Q: Qualification/kualifikasi WUP: Warming up/pemanasan
PATRICIA DE MELO MOREIRA / AFP
SELEBRASI- Dalam foto 18 April 2021 lalu, tampak Pebalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo merayakan kemenangan pada GP Portugal di Sirkuit Algarve. Quartararo kini tak masuk dalam list kandidat favorit untuk menang di sana, akhir pekan nanti.
Calon Lawan Jon Jones
WKYC.COM
STIPE MIOCIC
PRESIDEN UFC, Dana White, memberikan sinyal sudah memiliki lawan yang cocok bagi Jon Jones saat comeback nanti. Jon Jones sudah menunggu lama untuk debut di kelas berat sejak melepaskan gelar juara divisi berat ringan. Gelar tersebut dilepas Jon Jones usai meraih kemenangan atas Dominick Reyes lewat keputusan angka mutlak. Dia kemudian tertarik pindah kelas berat dan ingin menantang Francis Ngannou yang kala itu masih duduk di peringkat satu. Ngannou yang mendengar tantangan dari Jon Jones langsung menerimanya, tetapi UFC tidak pernah mewujudkan bentrokan tersebut. Setelah tidak adan-
ya kepastian melawan Ngannou, Jones kemudian menepi dari oktagon hingga sekarang. Kini sinyal Jones kembali bertarung mulai digaungkan oleh Dana White yang mengaku antusias menjadikan petarung berjuluk The Bones itu masuk dalam kartu pada acara musim panas mendatang. "Dengar, orang-orang telah berbicara betapa hebatnya kartu ini," kata Dana White kepada TMZ Sport, dikutip BolaSport.com dari BJPENN.com. "Dan saya baru memberitahu seseorang beberapa hari yang lalu susunan petarung kami musim panas ini luar biasa. Saya berharap Jon Jones juga bisa
Tim Thomas Tanpa Marcus PBSI (Persatuan Bulu Tangkis Indonesia) mengumumkan daftar pemain yang akan memperkuat timnas Indonesia pada Piala Thomas dan Uber 2022. Indonesia memanfaatkan kuota maksimal 12 pemain per tim pada Piala Thomas dan Uber 2022 yang akan berlangsung bulan depan. Sebab, selain mengejar gelar juara, Piala Thomas dan Uber 2022 akan dimanfaatkan untuk memberi pengalaman kepada tim muda. Tim putra yang diharapkan mampu mempertahankan gelar juga sama menyusul absennya pemain dari skua juara tahun lalu. Pemain tunggal putra keempat, Chico Aura Dwi Wardoyo, akan memperkuat tim Indonesia pada SEA Games 2021 sehingga harus meninggalkan posnya. Posisi Chico akan ditempati pemain tunggal putra lainnya, Syabda Perkasa Belawa. Pemain ganda putra nomor satu, Marcus Fernaldi Gideon, juga absen demi melanjutkan pemulihan cedera pergelangan kaki. Pasangan Marcus, Kevin Sanjaya Sukamuljo, tetap berangkat dan bisa menjadi amunisi untuk memainkan taktik dengan memasangkannya bersama pemain lain. PBSI tidak memanfaatkan ruang yang ditinggalkan Marcus untuk membawa pemain ganda putra lainnya. Posisi yang ditinggalkan Marcus akan ditempati pemain tunggal dari pelatnas pratama, Tegar Sulistio. tribunjogja.com
MARCUS FERNALDI GIDEON (KIRI) DAN KEVIN SANJAYA SUKAMULJO
Mainaky, dalam rilis resmi. "Leo/Daniel dan Chico akan difokuskan ke SEA Games dan Marcus masih dalam tahap pemulihan pasca-operasi jadi kami ganti dengan Bagas/Fikri dan Syabda. Kami juga masukkan Tegar untuk pengalaman dia ke depan. Walau begitu, kualitas tim Thomas tetap sama dan yakin bisa mempertahankan gelar," katanya optimistis. (Tribunnews/Bolasport.com)
TIM THOMAS CUP INDONESIA 1. Anthony Sinisuka Ginting 2. Jonatan Chritie 3. Shesar Hiren Rhustavito 4. Syabda Perkasa Belawa
5. Tegar Sulistio 6. Kevin Sanjaya Sukamuljo 7. Mohammad Ahsan 8. Hendra Setiawan
@tribunjogja
Kendati belum dipastikan, nama Stipe Miocic memang mencuat dan menjadi penantang yang cocok bagi Jon Jones. Hal ini diungkapkan legenda UFC, Daniel Cormier, yang berharap Jones dan Miocic menjadi pilihan Dana White dalam pemilihan salah satu kartu pada musim panas nanti. Pasalnya siapapun pemenangnya akan berhadapan melawan Francis Ngannou dan berpotensi menciptakan laga akbar di kelas berat. "Saya pikir kita akan melihat gelar interim lainnya. Bagi saya gelar interim yang masuk akal Stipe Miocic dan Jon Jones," kata Cormier. (Tribunnews/Bolasport.com)
Tim Uber Andalkan Pemain Muda AFP PHOTO
Perubahan lain juga terlihat dari posisi ganda putra pelapis. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin bergabung dengan tim SEA Games 2021 dan digantikan oleh Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri yang sedang on-fire. "Untuk tim Thomas memang ada sedikit perubahan dibandingkan tahun lalu," kata Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Rionny
mengambil bagian dari barisan musim panas nanti," sambung Dana White. Dengan adanya sinyal kembalinya Jon Jones, para penggemar dapat melihat lagi aksi mantan petarung terkuat di UFC tersebut. Meski begitu Jon Jones kemungkinan besar tak akan melawan penantang yang diharapkan sejak lama, Francis Ngannou. Pasalnya Francis Ngannou saat ini sudah menjadi juara kelas berat dan akan melawan penantang wajib. Sementara itu, posisi Jon Jones kemungkinan besar akan menghadapi mantan juara kelas berat, Stipe Miocic. "Ya, Stipe masuk akal," ujar Dana White soal calon penantang Jon Jones.
9. Fajar Alfian 10. Muhammad Rian Ardianto 11. Bagas Maulana 12. Muhammad Shohibul Fikri
@tribunjogjafanspage
TIM Uber Indonesia diperkuat deretan pemain muda setelah PBSI lebih memprioritaskan tim putri untuk SEA Games 2021 yang menawarkan kans juara lebih besar. Piala Thomas dan Uber 2022 akan berlangsung pada 8-15 Mei 2022 di Impact Arena, Bangkok, Thailand. Hampir tidak ada pemain tim Uber Indonesia yang punya pengalaman tampil di turnamen individu level elite. Meski demikian, Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Rionny Mainaky percaya Nita Violina Marwah dkk. punya kesempatan untuk setidaknya lolos dari fase grup pada Piala Uber 2022. Tim Uber Indonesia tergabung di Grup A bersama unggulan pertama Jepang serta dua tim dari Benua Biru,
TRIBUNNEWS.COM
RIONNY MAINAKY Prancis dan Jerman. "Di tim Uber semua adalah pemain muda, ini adalah kesempatan buat mereka untuk menguji kemampuan," lanjut Rionny. "Jadi ini bukan asal pilih tapi saya sudah koordinasi dengan pelatihnya melihat performa di latihan mereka memang sudah layak. Untuk fase grup saya percaya mereka bisa melaluinya dan saya berharap mereka bisa melaju ke semifinal dan menciptakan kejutan. Harapan saya semua bisa bermain maksimal baik tim Thomas maupun tim Uber," katanya. (Tribunnews/Bolasport.com)
tribunjogja
TIM UBER INDONESIA 1. Komang Ayu Cahya Dewi 2. Aisyah Sativa Fatetani 3. Bilqis Prasista 4. Tasya Farahanailah 5. Siti Sarah Azzahra 6. Nita Violina Marwah 7. Febriana Dwipuji Kusuma 8. Amalia Cahaya Pratiwi 9. Jesita Putri Miantoro 10. Lanny Tria Mayasari 11. Tryola Nadia 12. Melani Mamahit
tribunjogjatv
SOCCER HOT NEWS W WS 9
SELASA KLIWON 19 APRIL 2022
SEVILLA 2-3 REAL MADRID
LEWATI SANG LEGENDA
R
EAL Madrid akan dinobatkan sebagai juara La Liga lebih cepat dari waktunya. Dan tak akan ada yang bisa menangkal, atau pun menyangkalnya. Pasalnya, tak ada tim lain di La Liga yang memiliki kapasitas sehebat Madrid saat comeback mendapatkan hasil terbaik. Di leg kedua perempafinal Liga Champions (13/4) lalu, Madrid sempat tertinggal 0-3 yang artinya kalah agregat 3-4 dari Chelsea. Babak kedua, di-menit-menit akhir mereka memperkecil ketinggalan menjadi 2-3 lewat gol Rodrygo (80), dan Karim Benzema (96), sehingga El Real lolos ke semifinal dengan agregat 5-4. Lima hari kemudian, kemarin (18/4), pasukan Lons Blancos kembali tertinggal, kali ini dengan skor 2-0 dari Sevilla dalam pekan ke-32 La Liga di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Senin (18/4) dini hari. Dua gol Sevilla dicetak Ivan Rakitic di menit ke-21, dan Erik Lamela menit ke-25. Pasukan asuhan Carlo Ancelotti ini
juga tampak terlihat sempat grogi hingga di bawah tekanan tuan rumah. Babak kedua, sang pelatih melakukan pergantian empat pemain. Termasuk Rodrygo di menit ke-46, dan Nacho di menit ke-81. Hasilnya dahsyat. Baru empat menit main, Rodrygo sudah menjebol gawang Sevilla memanfaatkan assists dari Carvajal. Demikian juga Nacho. Baru semenit di lapangan, dia langsung mengemas gol hasil assists dari Carvajal yang membawa skor jadi 2-2. Gol kemenangan El Real datang dua menit memasuki injury time, dan dari siapa lagi selain dari Karim Benzema. Seperti biasa, striker asal Prancis ini pandai mencari posisi, setelah Rodrygo melakukan tusukan cantik di sektor sayap melewati adangan Ludwig Augustinsson, dan melepaskan umpan silang. Bola mengarah ke Benzema yang dengan tenang menggocek dulu bola, membidik, dan melepaskan tendangan
melewati kerumunan pemain Sevilla. Bola lah 24 gol pada musim 2015/16. pun bersarang di gawang tuan rumah Kini, Madrid masih ada sisa enam laga yang memastikan kemenangan lagi, dan Benzema masih berpeMadrid 2-3. luang menambah koleksi Itulah gol Benzema golnya kembali. ke-217 di La Liga, yang Pelatih Madrid, Carlo melampaui jumlah gol Anceloti menyoroti D E IT N DIRECT U legenda Real Madrid, semangat pantang lik Sevilla Alfredo di Stefano menyerah, dan keba l ku pu rid ad M • (216). Benzema sepercayaan diri para 0 2al gg setelah tertin makin dekat dengan pemain yang dise17 -2 ke l go • Benzema cetak Raul Gonzalez (228 butnya spektakuler. gol legenda gol), tapi masih jauh Pengalaman come• Lewati jumlah di Stefano dari batas skor yang back saat melawan Madrid, Alfredo dicetak oleh Cristiano Paris Saint-Germain Ronaldo dari Portugal dan Chelsea membuat (312). Madrid yakin mampu bang bangBenzema memang sedang kit kendati tertinggal dua gol di panas-panasnya. Gol itu menambah babak pertama. koleksinya sekarang menjadi 25 gol, yang "Kemenangan yang sangat penting menjadi jumlah terbanyak dalam satu setelah babak pertama yang buruk. Bamusim di La Liga sepanjang berkiprah di bak kedua spektakuler buat kami. Kami Madrid. Catatan terbaik sebelumnya adamenunjukkan komitmen, kepribadian,
DATA FAKTA
CHELSEA 2-0 CRYSTAL PALACE
Hasil Pertandingan Minggu (17/4) & Senin (18/4) dini hari
Peluang Balas Dendam ke Liverpool PARA pemain Chelsea menatap laga final Piala FA melawan Liverpool 14 mendatang dengan penuh keinginan membalas dendam. The Blues melaju ke babak final setelah mengalahkan Crystal Palace 2-0 pada semifinal di Stadion Wembley, Minggu (17/4/2022) malam WIB. Gol dari Ruben Loftus-Cheek, dan Mason Mount memastikan Chelsea melangkah ke babak final untuk ketiga kali berturut-turut. Lawan mereka di final, Liverpool sebelumnya menggebuk Manchester City 2-3 di babak semifinal. Laga antara Chelsea dan Liverpool ini merupakan ulangan partai final Piala Liga pada Februari lalu. Saat itu, Liverpool memecundangi Chelsea, 11-10, pada babak adu penalti. Kedua tim bermain imbang 0-0 hingga waktu normal berakhir. Kekalahan dari Liverpool itu rupanya sulit dilupakan para pemain Chelsea. Mereka masih menaruh dendam
tribunjogja.com
BEN STANSALL / AFP
SELEBRASI- Gelandang Chelsea, Mason Mount merayakan gol ke gawang Crystal Palace dengan kemenangan 2-0 pada semifinal Piala FA di Stadion Wembley, London (17/4).
dan merasa sakit hati atas kegagalan meraih piala domestik pertama di bawah arahan manajer Thomas Tuchel. Tekad untuk membalas dendam itu digaungkan di antaranya oleh pencetak gol pembuka Chelsea atas Palace, Ruben Loftus-Cheek. " Kami ingin mengalahkan mereka (Liverpool) kembali,
@tribunjogja
sesederhana itu. Itu adalah pertandingan yang fantastis di final Piala Liga, bisa saja berjalan dengan baik. Jadi, kami menantikan kesempatan itu dan berharap untuk membalas dendam," ujarnya dikutip dari laman resmi FA. Pelatih The Blues, Thomas Tuchel juga menggelorkan hal serupa. "Ya tentu
saja, kami ingin melakukan balas dendam. Kami tidak bisa mengulang final Carabao Cup, tapi kami tampil di Wembley lagi, di Final Piala FA untuk dua tahun beruntun, itu hal yang hebat," ujar Tuchel seperti dikutip talkSPORT. "Kami sangat bangga, kami sangat menghormati Piala FA, yang merupakan turnamen prestisius di dunia dan ingin menjadi bagian dari itu. Laga melawan Liverpool di Wembley pastinya luar biasa. Saya sangat terhormat bisa mendapatkan kesempatan itu dan kami akan siap," ujar Tuchel. Tuchel memang sangat penasaran. Pasalnya, sejak menangani Chelsea sejak Januari 2021, pelatih asal Jerman ini telah memenangi Liga Champions Eropa, Piala Dunia Antarklub, dan Piala Super Eropa. Namun, dia belum pernah meraih mahkota di liga domestik. Bila berhasil mewujudkan ambisi membalas dendam, Chelsea akan mampu men-
@tribunjogjafanspage
dan keberanian dari semua pemain," kata pelatih asal Italia dikutip dari Marca. "Kami terbiasa dengan ini karena tim ini mampu melakukan hal spesial. Kami tidak kehilangan kepercayaan diri saat tertinggal 0-2 dan pertandingan melawan PSG dan Chelsea membantu kami untuk percaya bahwa kami bisa comeback," tuturnya. "Semua orang menunggu Madrid terpeleset, tapi tim ini tidak melakukan hal seperti itu, karena mereka punya hati, karakter, dan kepribadian. Kami belum juara, tapi kemenangan ini jadi langkah bagus," kata Ancelotti. Kemenangan ini membuat Madrid semakin jauh meninggalkan rival-rivalnya di LaLiga. Los Blancos kini memimpin di puncak klasemen sementara La Liga dengan 75 poin dari 32 laga, unggul 15 poin atas Barcelona yang ada di urutan kedua, namun baru bermain 30 kali. Sevilla di posisi tiga dengan poin 60 tapi sudah 32 kali berlaga. (Tribunnews/den)
LIGA PRIMER INGGRIS
Leicester City Brighton Brentford Southampton Crystal Palace Newcastle Aston Villa Leeds United Everton Burnley Watford Norwich City
Newcastle United 2 - 1 Leicester City West Ham United 1 - 1 Burnley
gakhiri kisah tragis mereka di dua edisi Piala FA sebelumnya. Ini menjadi final Piala FA ketiga Chelsea secara berturut-turut. Pada dua laga final sebelumnya, The Blues gagal mengangkat trofi seusai kalah dari Leicester City (2021) dan Arsenal (2020). Keberhasilan Chelsea ini juga menjaga rekor sempurna Tuchel di babak semifinal turnamen selama kariernya. Dari 11 kali tampil di semifinal, Tuchel selalu berhasil membawa timnya menembus final, terlepas dari juara atau tidak. Rinciannya adalah 12 kemenangan dan satu imbang dari 13 laga --termasuk semifinal dua leg. Jika dirinci, Tuchel mencapai tujuh semifinal bersama Chelsea, tiga kali bareng Paris Saint-Germain, dan satu bersama Borussia Dortmund. Dari sebelas final itu, dia berhasil meraih delapan trofi. Rekor yang terbilang cukup meyakinkan. (Tribunnews/den)
LA LIGA SPANYOL
Granada 1 - 4 Levante Atletico Madrid 2 - 1 Espanyol Athletic Bilbao 0 - 2 Celta Vigo Sevilla 2 - 3 Real Madrid
PIALA FA INGGRIS SEMIFINAL PIALA FA Chelsea 2-0 Crystal Palace Jadwal Pertandingan Rabu (20/4) dini hari
Liverpool vs Manchester United
LA LIGA SPANYOL Mallorca vs Alaves Real Betis vs Elche Villarreal vs Valencia
COPPA ITALIA SEMIFINAL LEG KE-2 agregat 0-0 Inter Milan vs AC Milan Klasemen Sementara
LIGA PRIMER INGGRIS
tribunjogja
Mn 31 31 30 32 32 31
M 23 22 18 18 15 17
S 5 7 8 3 9 3
K 3 2 4 11 8 11
33 15 7 11 +9 52 30 32 33 32 31 32 31 32 30 31 32 32
11 9 11 9 8 9 11 8 8 4 6 5
7 13 6 12 13 10 3 9 4 13 4 6
12 10 16 11 10 13 17 15 18 14 22 21
-4 -8 -8 -14 +3 -19 -4 -30 -19 -19 -32 -44
40 40 39 39 37 37 36 33 28 25 22 21
6 9 12 6 6 10 10 12 8 12 9 9 8 7 11 11 8 13 10 7
3 4 4 8 9 7 9 9 12 10 13 13 15 15 14 15 17 13 17 19
+38 +29 +21 +20 +19 +2 +20 +4 -8 -2 +1 -7 -9 -6 -8 -20 -26 -17 -23 -28
75 60 60 60 57 55 49 45 44 42 39 39 35 34 32 29 29 28 25 25
LA LIGA SPANYOL
LIGA PRIMER INGGRIS
Tim Man City Liverpool Chelsea Tottenham Man United Arsenal
West Ham
Wolverhampton 32 15 4 13 +5 49
SG +52 +57 +41 +18 +8 +8
Poin 74 73 62 57 54 54
Real Madrid Barcelona Sevilla Atletico Madrid Real Betis Real Sociedad Villarreal Athletic Club Osasuna Valencia Celta Vigo Espanyol Elche Rayo Vallecano Getafe Granada Mallorca Cadiz Levante Alaves
32 30 32 32 32 32 32 32 32 32 32 32 32 31 32 32 32 31 32 32
tribunjogjatv
23 17 16 18 17 15 13 11 12 10 10 10 9 9 7 6 7 5 5 6
JOGJ OGJA GJ JA RT LAND G JA SP R 10
SELASA KLIWON 19 APRIL 2022
Efek Seto
Cerita Irkham Mila Sempat Dilirik Empat Klub
P
ERFORMA apik Irkham Zahrul Mila pada kompetisi BRI Liga 1 musim 2021/2022 membuatnya diincar sejumlah klub. Bahkan sebelum akhirnya kembali memperpanjang kontrak bersama PSS Sleman, Mila sempat ditawari empat klub. Satu diantara beberapa tim yang menawari Mila yaitu eks klub lamanya musim 2017 lalu yakni Persis Solo. “Iya (Persis) salah satunya, total ada empat tim yang menawari saya,” ujar Mila dihubungi beberapa waktu yang lalu. Namun pada akhirnya, pemain kelahiran 2 Mei 1998 itu memilih memperpanjang masa baktinya bersama Super Elang Jawa bersama enam pemain lama, yakni Bagus Nirwanto, Riki Dwi, Derry Rachman, Dave Mustaine, Kim Jeffrey Kurniawan, dan Mario Maslac. Satu hal yang menarik, salah satu alasan Mila bersedia memperpanjang kontrak bersama PSS musim ini adalah kembalinya Seto Nurdiantoro sebagai pelatih. Secara terbuka, Mila mengaku senang bisa kembali bekerjasama dengan Seto. “Alhamdulillah, saya senang bisa kembali dilatih Coach Seto setelah kurang lebih tiga tahun tidak sama beliau. Karena beliau juga saya mau bertahan di sini. Selain itu, bagi saya Sleman ini nyaman dan sudah seperti rumah sendiri,” bebernya. Dengan kepastian perpanjangan kontrak tersebut, kompetisi 2022 nanti akan menjadi musim keempat Mila berseragam PSS sejak didatangkan manajemen dari Persis pada tahun 2018 silam. Kala itu, PSS masih
berjuang di kompetisi Liga 2. Di satu sisi, satu persatu pemain PSS pamit jelang bergulirnya kompetisi Liga 1 2022. Sebanyak empat pemain telah menyatakan tak lagi membela Super Elang Jawa, diantaranya Supriyadi Eeng, Syaiful Ramdhan, Miswar Saputra, hingga Arsyad Yusgiantoro. Dari rumor yang beredar, sejumlah pemain mulai merapat dengan tim yang bermarkas di Stadion Maguwoharjo Sleman itu. Sayangnya, beberapa diantaranya batal bergabung lantaran ditikung tim lain pada detik-detik penandatanganan kontrak. Kabar yang didapat, PSS tengah menjalin komunikasi dengan eks Persebaya Surabaya, Hambali Tolib. Sedangkan Samsul Arif Munip, kemungkinan batal bergabung dengan PSS setelah memutuskan di detik terakhir untuk merapat ke tim lain. Direktur PT Putra Sleman Sembada (PSS), Andywardhana Putra mengonfirmasi jika sejumlah pemain baru sedang menjalani proses tes medis di Yogyakarta. Namun ia belum mau membeberkan siapa saja pemain tersebut. “Iya (sedang tes medis), yang pasti kita harus cek dulu kebugaran pemainnya sebelum tanda tangan kontrak,” ujar Andy. Praktis ketika pemain sudah dalam tahap melakukan tes medis, maka pemain tersebut hanya tinggal selangkah lagi menjadi bagian dari tim. Andy juga mengatakan pemainpemain yang sedang melakukan tes medis sudah siap bergabung dengan tim. “Yang pasti sudah ada letter agreement dengan pemain tersebut. Ya kita tunggu saja,” sambung Andy. (tsf)
Alhamdulillah, saya senang bisa kembali dilatih Coach Seto setelah kurang lebih tiga tahun tidak sama beliau. Karena beliau juga saya mau bertahan di sini.
DOK. PSS SLEMAN
Halftime Halftime
Persela Lamongan Tunjuk Fakhri Husaini Sebagai Pelatih PERSELA Lamongan resmi menunjuk Fakhri Husaini sebagai pelatih kepala untuk bersaing di Liga 2 2022. Kabar penunjukan Fakhri Husaini disampaikan melalui unggahan di media sosial Persela pada Senin (18/4) petang. Sosok yang dikenal sebagai legenda sepak bola Tanai Air itu akan memimpin Laskar Joko Tingkir di kasta kedua Liga Indonesia. “Persela Lamongan secara resmi menunjuk @coachfakhri sebagai pelatih kepala untuk musim depan,” tulis pernyataan klub. Mentan pelatih timnas U-19 Indonesia itu diharapkan bisa memberikan tuahnya untuk Persela usai menelan pil pahit dalam sepak terjang mereka di kompeti-
si nasional. Setelah 18 tahun bertahan di kasta tertinggi sepak bola Indonesia, Persela pada akhirnya terdegradasi. Fakhri Husaini sendiri merasa bersyukur karena telah diberikan kepercayaan menjadi nahkoda tim asal Jawa Timur tersebut. Dia pun bertekad membawa Persela menggapai target promosi di Liga 2 musim ini. Lebih lanjut, eks pelatih Borneo FC itu juga meminta restu dari seluruh elemen klub agar diberikan kelancaran menukangi Persela.”Mohon doa dan dukungannya dari seluruh stakeholder Persela. Mari bersama-sama dengan semangat Joko Tingkir kita memajukan klub,” harapnya. (bolasport)
Cassava Juara Turnamen Futsal Sleman Ramadan Cup 2022 TIM futsal Cassava sukses meraih gelar juara Turnamen Futsal Sleman Ramadan Cup 2022. Bertanding di Pendowoharjo Futsal Arena, Sleman, Minggu (17/4), Cassava berhasil menang dengan skor tipis 1-0 atas Bakmi Godok pada partai final. Perjalanan Cassava sebelumnya di semifinal cukup terjal. Dengan materi pemain senior, mereka susah payah menang atas Kick Ass A 3-2. Untuk diketahui, Kick Ass A 3-2 diperkuat oleh putra Sleman yang dipersiapkan mengikuti ajang Pekan Olahraga Daerah (Porda) DIY XVI 2022. Atas gelar juara yang didapat, Cassava memboyong tropi dan uang pembinaan sebesar Rp5 juta yang diserahkan tribunjogja.com
langsung Wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa. Sedangkan Bakmi Godok mendapat tropi dan uang pembinaan Rp3 juta sebagai runner up. Kejuaraan ini diharapkan dapat kian menggairahkan futsal di Kabupaten Sleman, apalagi potensi besar dimiliki oleh Bumi Sembada dari sisi materi pemain dan infrastruktur. Seturut rencana kejuaraan Sleman Ramadan Cup bakal diselenggarakan rutin setiap bulan Ramadan. “Terimakasih kepada AFK Sleman maupun Askab PSSI Sleman yang telah terus menggelar kegiatan sebagai wujud pembinaan yang terprogram. Semoga ada banyak pemain nasional yang lahir di Sleman,” kata wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa. (tsf) @tribunjogja
Segera Ada Solusi untuk Persoalan Riki Manajemen PSS Sleman Temui CEO Persekat Tegal SLEMAN, TRIBUN - Manajemen PSS Sleman bertemu dengan pengurus Persekat di Tegal, Jawa Tengah untuk membahas persoalan Riki Dwi Saputro. Hasil pertemuan tersebut, akan ada kejelasan terkait status Riki untuk kompetisi musim mendatang. Direktur Utama PT Putra Sleman Sembada (PSS), Andywardhana Putra hadir langsung menemui manajer serta CEO Persekat Tegal, Minggu (17/4). Andy menyebut jika kegaduhan yang sempat terjadi lantaran ada beberapa prosedur dalam kepindahan Riki yang belum dilakukan. “Pada musim kompetisi lalu PSS meminjam Riki dari Persekat. Kami sudah menyiapkan surat pengembalian pemain kepada Persekat namun memang hal tersebut miss (tak terpenuhi) untuk dilaku-
kan,” beber Andy. Andy menjelaskan kalau pemain asal Siak itu sebenarnya sudah sepakat untuk memperpanjang kontraknya bersama skuat Super Elang Jawa. Akan tetapi, ada beberapa prosedur yang secara etis belum dilakukan manajemen PSS kepada Persekat. “Hal ini yang membuat kita langsung sowan ke manajemen Persekat langsung di Tegal untuk menyelesaikan hal tersebut secara langsung. Saya mewakili manajemen memohon maaf kepada seluruh elemen Persekat Tegal karena kegaduhan yang terjadi beberapa waktu lalu,” katanya. Manajer Persekat, Ersal Aburizal mengapresiasi langkah manajemen PSS untuk langsung menyelesaikan hal ini dengan datang langsung ke Tegal. Sejauh ini, pihak manajemen Persekat tak lagi
mempermasalahkan kegaduhan yang terjadi perihal Riki. “Saya berharap ini bisa menjadi langkah awal kita untuk bisa berkolaborasi dengan Sleman baik dari segi tim maupun media,” katanya. CEO Persekat, Haron Bagas Prakosa berterima kasih kepada pihak PSS karena telah berupaya menyelesaikan kegaduhan ini. “Semoga ini membuat tali silaturahmi antara Tegal dan Sleman kembali terjaga,” tutupnya. Saat ini status Riki masih menjalin kontrak dengan Persekat, tetapi sudah mencapai kesepakatan verbal dengan pihak PSS untuk mendapat kontrak jelang Liga 1 2022. Dalam beberapa hari ke depan PSS akan menunggu sikap yang diambil oleh Persekat terhadap Riki. (tsf)
Evan Dimas
Impian Jadi Kenyataan EVAN Dimas mengaku senang bisa bergabung dengan Arema FC karena bisa bermain dengan sahabatnya, Andhika Rendika Rama. Pada Liga 1 musim lalu, Rama bermain untuk Madura United sementara Evan Dimas tampil untuk Bhayangkara FC. Kebersamaan keduanya sudah terjalin sejak berada di Persebaya Junior. Evan menjelaskan jika mereka sudah dekat sejak kecil. Sehingga, dia bersyukur bisa kembali satu klub dengan teman kecilnya tersebut. “Alhamdulillah, jujur sebenarnya sudah lama ingin bermain dengan Rama. Dia itu bukan sekadar teman, tapi sudah seperti saudara saya sendiri. Dari kecil kami sama-sama, bahkan sebelum menjadi pemain bola,” kata Evan, tempo hari. Pemain bernomor 6 ini menjelaskan jika akhirnya mereka bisa satu tim. Dia berharap @tribunjogjafanspage
selain dengan Rama bisa bermain bersama Misbakus Solikin. Namun, sepertinya harapan tersebut belum bisa terwujud dalam waktu dekat. “Dulu sempat satu tim junior, lalu setelah itu sudah tak pernah satu tim lagi. Sebenarnya ada satu lagi Misbakus Sholikin, tapi belum rezekinya,” ujarnya. Evan Dimas menegaskan bisa bermain dengan Rama adalah mimpi yang menjadi kenyataan. “Senang sekarang bisa main bareng. Bagi saya ini sebuah impian yang menjadi kenyataan,” ujarnya. (suryamalang) tribunjogja
DOK. AREMA FC
tribunjogjatv
TRIBUN BUFFER 11 Mudik Diprediksi zz Sambungan Hal 1
satu arah atau one way hingga larangan truk masuk jalan tol. “Untuk itu, saya mengajak masyarakat untuk mudik lebih awal. Tentu saja menyesuaikan dengan jadwal libur dari tempat bekerja,” ujar Jokowi. Ia pun mengimbau pada masyarakat untuk jangan lupa mematuhi protokol kesehatan. Utamanya memakai masker, cuci tangan, dan menjaga jarak. Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto mengatakan, pemerintah telah memberikan libur cuti massal bagi aparatur sipil negara (ASN) dan masyarakat. Airlangga pun menyebut, cuti massal ini dapat dimanfaatkan untuk masyarakat untuk mudik Lebaran. Ia memperkirakan, ada sekitar 80 juta masyarakat akan mudik pada Idulfitri 1443 H. “Berdasarkan survei yang dilakukan, yang akan mudik lebih dari 80 juta orang,” jelas Airlangga. Sementara itu, Menteri Perhubungan, Budi Kar ya Sumadi, meminta armada bus dan pengemudi disiapkan menjelang mudik Lebaran 2022. Kondisi armada bus dan sopir harus dipastikan semua dalam kondisi aman dan sehat. Menhub menekankan, selain aspek kesehatan, aspek keselamatan harus menjadi perhatian utama. Menurut dia, hasil survei
Anak Diizinkan zz Sambungan Hal 1
kat bahwa kita memang mensyaratkan booster kalau tidak mau dites antigen atau PCR untuk mudik. Tapi booster ini kan hanya diberikan ke usia di atas 18 tahun ke atas. Jadi memang ada dinamika. Nah, kalo anak di bawah 18 gimana?” ucap Budi. Presiden Jokowi, lanjutnya, memahami dinamika tersebut. Oleh karena itu, Jokowi memutuskan agar anak di bawah 18 tahun boleh mudik tanpa harus tes antigen atau PCR. “Di-booster juga belum boleh, jadi akhirnya diputuskan oleh bapak presiden anak-anak remaja, kalau mau mudik belum di-boos-
Abu Dujanah zz Sambungan Hal 1
lah, takut terhadap perkara hukum yang abu-abu ini, pasti akan memilih untuk menjauhinya agar agamanya selamat, dan kehormatannya tidak tercemar. Jika dibaca dengan saksama dan penuh penjiwaan, nasihat Rasulullah SAW. ini komplit, atau jawami’ alkalim, dalam istilah para ulama. Mengena dalam beberapa hal sekaligus. Penjelasan tentang batasan-batasan hukum berikut tentang cara menjadi orang yang takwa dan terhormat. Hadis ini tampaknya secara praktik sangat tersambung dan sesuai dengan kisah salah satu sahabat Nabi yang namanya tidak terlalu populer. Jarang disebut dan terdengar di antara kita, yaitu Abu Dujanah. Nama aslinya Simak bin Kharasah al-Anshari. Dia tinggal di Madinah bersama keluarganya. Dalam sebuah riwayat dikisahkan, suatu hari Abu Dujanah ikut shalat berjemaah Subuh bersama Rasulullah SAW. Dia shalat persis di shaf awal, di belakang Rasulullah SAW. Saat shalat belum usai, Abu Dujanah buru-buru beranjak meninggalkan shalat jemaah. Belakangan diketahui bahwa dia pulang ke rumahnya. Rupanya, Rasulullah SAW. mengetahui hal itu, lalu Abu Dujanah dipanggil, “Wahai Abu Dujanah, kenapa engkau terburu-buru meninggalkan shalat jemaah, dan tidak menunggu menyelesaikannya? Tidakkah engkau punya hajat dan kebutuhan yang harus engkau mohonkan kepada Allah?” tanya Rasulullah SAW. Kemudian Abu Dujanah menjawab,“Iya betul, wahai tribunjogja.com
SELASA KLIWON 19 APRIL 2022
Balitbanghub, sektor angkutan darat menjadi yang paling krusial untuk ditangani. Dari total prediksi 85,5 juta orang yang akan melakukan perjalanan di masa mudik, 47 persen diantaranya akan menggunakan jalur darat, baik itu kendaraan pribadi (mobil dan sepeda motor) maupun bus. Diperkirakan, pemudik yang berangkat dari Jabodetabek sekitar 14,3 juta orang dan jumlah pemudik meningkat sekitar 45 persen dibandingkan tahun 2019 sebelum pandemi. “Dengan koordinasi yang intensif dan bertanggung jawab, Insyaallah kita bisa mempersiapkan mudik tahun ini dengan baik,” ucap Menhub. Menhub juga mengimbau masyarakat tidak melakukan perjalanan jarak jauh menggunakan sepeda motor, karena sangat membahayakan keselamatan. Ia menyarankan masyarakat untuk memanfaatkan program mudik gratis yang diselenggarakan pemerintah, BUMN, maupun swasta. Potensi Covid-19 Sementara itu, Ahli Epidemiologi Griffith University, Dicky Budiman, menilai potensi peningkatan kasus Covid-19 pascamudik tentu tetap ada. “Karena bagaimanapun pun kita masih memiliki populasi yang rawan dan belum memiliki imunitas. Dan jumlahnya itu kurang lebih 20 persen,” papar Dicky.
Populasi yang rawan, baik pada mereka belum bisa divaksin, dan tidak ingin divaksin. Termasuk juga pada kelompok yang mengalami penurunan efektivitas dari imunitas. Baik setelah terinfeksi dan divaksinasi Covid-19. Dengan proporsi 20 persen ini, ujar Dicky, tentu bukan jumlah yang kecil. Apalagi jika merujuk pada jumlah populasi Indonesia yang mendekati 300 juta. Jumlah 20 persen ini mungkin sudah melebihi populasi Singapura, Kamboja, atau beberapa negara kecil di ASEAN. “Ini tentu juga membawa kerawanan sendiri,” kata Dicky. Khususnya yang bukan daerah aglomerasi ada potensi, sehingga harus memiliki mitigasi. Tidak hanya mitigasi saat mendekati mudik atau arus balik saja. Sebelum dicapai 90 persen penduduk terproteksi minimal dua dosis minimal dan 50 persen untuk dosis ketiga, maka upaya mitigasi menjadi penting. “Karena menginjak tahun ketiga, kelompok rawan 20 persen mengerucut ke kelompok yang benar-benar rawan. Mereka bisa saja orang lanjut usia, komorbid, termasuk anak-anak bawah lima tahun,” tegas Dicky. Kelompok ini, ketika masyarakat umum abai dan terpapar, mereka bisa berkontribusi pada beban fasilitas kesehatan maupun dalam bentuk fatalitas. Ini yang terjadi dalam level global. (Tribun Network)
ter enggak apa-apa, enggak usah dites antigen. Jadi bisa mendampingi orang tuanya untuk mudik tanpa perlu tes PCR dan antigen, asal vaksinasi sudah dua kali,” kata Budi. Pemerintah sebelumnya memang mengizinkan masyarakat untuk mudik Lebaran tahun ini. Untuk itu beberapa syarat diberikan bagi para calon pemudik. Bagi masyarakat yang sudah menerima vaksin booster dapat melakukan mudik tanpa harus tes antigen maupun PCR. Sementara bagi yang menerima vaksin dosis kedua tetap mensyaratkan tes antigen dengan sampel diambil dalam kurun 1x24 jam, atau PCR 3x24 jam. Adapun bagi yang baru
menerima dosis pertama tetap mensyaratkan PCR dalam kurun 3x24 jam. Syarat ini untuk memastikan bahwa yang mudik dalam keadaan sehat, sudah divaksin booster. Di samping itu, dilakukan penyesuaian syarat kepada yang memiliki kondisi kesehatan (penyakit komorbid) khusus dan anak. Bagi komorbid yang tidak dapat divaksin, maka wajib tes PCR 3x24 jam. Budi berpesan agar masyarakat tetap berhati-hati selama melakukan mudik dengan disiplin menerapkan protokol kesehatan terutama menggunakan masker. “Dan kalau bisa di Indonesia saja mudiknya sekaligus menggerakkan ekonomi daerah kita,” ucap dia. (Tribun Network)
Rasulullah. Aku punya banyak hajat dan kebutuhan yang ingin aku mohonkan kepada Allah SWT.”“Kalau begitu, kenapa engkau tidak menunggu menyelesaikan shalatmu terlebih dahulu?” tanya Rasulullah SAW. Abu Dujanah menimpalinya seraya berkata, “Begini penyebabnya,wahai Rasul. Aku punya tetangga seorang Yahudi. Di pekarangan rumahnya terdapat pohon kurma yang sedang berbuah lebat. Sebagian dahannya menjulur ke pekaranganku. Lalu tadi ada angin yang bertiup kencang menerpanya, dan aku melihat banyak buahnya yang berjatuhan di pekaranganku.” “Lantas tadi ketika dalam shalat, aku teringat akan hal itu. Aku buru-buru pulang untuk memunguti butir-butir kurma muda itu dari pekaranganku, dan mengembalikannya kepada pemiliknya sebelum anak-anakku terbangun dari tidurnya, memunguti dan memakannya karena kelaparan.” “Dan aku bersumpah kepadamu, wahai Rasulullah, ternyata salah satu anakku memunguti sebutir kurma itu dan terlanjur memasukkan ke mulutnya dan mengunyahnya. Aku pun segera memasukkan jemari tanganku ke dalam mulutnya agar kurma itu bisa keluar sebelum sampai di tenggorokannya.” “Anakku pun menangis diperlakukan seperti itu, karena dia telah sangat kelaparan. Melihatnya menangis, lantas aku katakan kepadanya, wahai anakku, apakah engkau tidak malu membiarkanku berdiri menghadap Allah SWT sebagai seorang pencuri?” Mendengar cerita Abu Dujanah di hadapan Rasulullah SAW, Abu Bakar Ash-Shiddiq bergegas ke rumah te-
tangga Yahudi Abu Dujanah. Dia pum membeli pohon kurma yang sebagian dahannya menjulur ke pekarangan rumah Abu Dujanah, lalu memberikannya kepada Abu Dujanah dan keluarganya. Setelah mengetahui kejadian sebenarnya, Yahudi si pemilik pohon kurma pun segera menemui Rasulullah SAW dengan membawa serta keluarganya. Saat itu, pula dia dan seluruh keluarganya menyatakan masuk Islam kepada Rasulullah SAW. Kisah Abu Dujanah ini luar biasa. Banyak petikan pelajaran di dalamnya; Pertama, keimanan dan ketakwaan itu pasti akan diuji oleh Allah SWT kapan dan bagaimana, salah satunya saat dalam kondisi dilematis; antara memenuhi kebutuhan hidup dan konsisten menjaga agama. Kedua, orang beriman dan memiliki rasa takut yang sebenarnya, akan selalu berusaha menjaga (agama) Allah, lalu Allah pun menjaganya. Hal ini seperti disebutkan dalam hadis Nabi SAW, Ihfazhillah yahfzhukallah. Ketiga, istiqamah dan menjaga integritas sebagai orang beriman adalah menampilkan Islam itu sendiri, sekaligus dapat menjadi jalan dakwah yang membuahkan hidayah. Keempat, ketika orang beriman lebih tabah memilih menjauhi perkara yang syubhat atau abu-abu, maka Allah SWT pasti akan membalasnya dengan menjaga keimanan dan kehormatannya. Kelima, ber-Islam itu bukan hanya tentang shalat, berpuasa, dan bersedekah, tetapi juga tentang bermuamalah yang baik dengan tetangga, tidak serampangan memperlakukannya lalu mencitrakan keburukan agamanya. (*)
@tribunjogja
Teroris NII Ingin Dongkel Jokowi JAKARTA, TRIBUN - Detasemen Khusus (Densus) 88 Anti-Teror Polri terus mengembangkan kasus penangkapan 16 orang tersangka terduga teroris jaringan Negara Islam Indonesia (NII) di Sumatra Barat. Sejauh ini hasil pemeriksaan yang dilakukan Densus 88 cukup mengejutkan. Kabagbinops Densus 88 AT Polri, Kombes Pol Aswin Siregar mengatakan, dari pengembangan terduga tersangka teroris tersebut ditemukan berbagai barang bukti. Di antaranya yakni adanya upaya NII ingin melengserkan pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebelum pemilu 2024. “Barang bukti yang ditemukan menunjukkan sejumlah rencana yang tengah dipersiapkan oleh jaringan NII Sumatra Barat, yakni upaya melengserkan pemerintah yang berdaulat sebelum pemilu 2024,” jelas Aswin dalam keterangannya, Senin (18/4). Penggulingan itu juga diikuti sejumlah rencana aksi teror yang berpotensi menimbulkan ancaman kepada masyarakat. Para terduga teroris itu disebut telah mempersiapkan senjata sajam (sajam) berupa golok untuk melancarkan aksi teror. “Di antara sekian rencana tersebut, terdapat potensi ancaman berupa serangan teror yang tertuang dalam wujud perintah mempersiapkan senjata tajam (disebutkan ‘golok’) dan juga mencari para pandai besi,” ungkapnya. ”Adapun temuan alat bukti arahan persiapan golok tersebut sinkron dengan temuan barang bukti sebilah golok panjang milik salah satu tersangka,” tambahnya. Aswin tak menjelaskan lebih lanjut upaya yang akan dilakukan NII untuk merebut kekuasaan sebelum Pemilu 2024. Dia hanya menjelaskan kelompok tersebut hingga saat ini masih menganut pemikiran NII era Kartosu-
Salah Vs zz Sambungan Hal 1
tak striker Liverpool lainnya, Diogo Jota. Sejak mencetak gol penalti saat menang 2-0 atas Brighton tanggal 12 Maret, Salah mengalami masa-masa paceklik mencetak gol dalam 7 pertandingan terakhir. Secara beruntun, Salah gagal mencetak gol pada laga melawan Arsenal, Nottingham Forest, Watford, Benfica, Manchester City, Benfica di leg kedua, dan Manchester City di semifinal FA Cup. Dia hanya menyumbang assist dalam pertandingan menghadapi Manchester City. Fan The Reds sangat merindukan gol-gol kemenangan dari Salah lagi. Sebaliknya, meski Ronaldo berada di peringkat 3 klasemen top skorer sementara, striker asal Portugal itu sedang tajam-tajamnya. Dalam laga terakhir menghadapi Norwich City, dia menjadi pahlawan kemenangan Setan Merah dengan mencetak hattrick saat menang 3-2. Tiga gol ke gawang Norwich menggenapkan koleksi hattrick dalam kariernya menjadi 60. Separuh dari keseluruhan hattrick-nya, Ronaldo ciptakan sebelum memasuki usia kepala 3. Sebagian lainnya dia ukir pada usia 30 tahun ke atas. Kemenangan itu mengangkat mental para pemain Man United setelah dalam tiga pertandingan terakhir
Melegenda Hingga zz Sambungan Hal 1
sudah dimulai,” jelasnya. K.H As’ad Humam dibantu beberapa tim dari Tadarus AMM termasuk di dalamnya ada nama Dewan Pembina Masjid Jogokariyan, Ustaz Muhammad Jazir Asp. Awal mulanya
Pertama zz Sambungan Hal 1
Rich Brian. Niki yang merupakan pelantun lagu Every Summertime membawakan lagu di antaranya Lose, La La Lost You, Indigo, dan Lowkey. Apa itu festival Coachella? Coachella pertama kali digelar pada Oktober 1999 dengan menampilkan Beck dan Rage Against the Machine. Berdirinya Coachella tak bisa lepas dari kerusuhan Woods@tribunjogjafanspage
wiryo, yakni ingin mengganti ideologi Pancasila dan sistem pemerintahan Indonesia saat ini dengan syariat Islam, sistem khilafah, dan hukum Islam. Penyidik masih terus mendalami keterangan para tersangka. Pada Maret 2022 telah dilakukan penegakan hukum terhadap 16 orang anggota jaringan NII di dua tempat di Sumatra Barat, tepatnya di Kabupaten Dharmasraya dan Kabupaten Tanah Datar. Penegakan hukum terhadap anggota jaringan NII di Sumatra Barat dilakukan sebagai salah satu upaya mengungkap struktur dan menekan perkembangan jaringan NII, baik di tingkat kewilayahan hingga ke pusat. “Hal ini penting dilakukan mengingat perkembangan jaringan NII sudah tersebar masif di berbagai wilayah di Indonesia. Antara lain di Jakarta, Tangerang, Jawa Barat, Bali, Sulawesi, Maluku, dan juga Sumatra Barat,” ujar Aswin. Khusus wilayah Sumatra Barat, tersangka yang ditangkap memberikan keterangan bahwa struktur NII berada pada tingkat cabang/kecamatan atau CV IV/Padang dalam istilah organisasi tersebut. Mereka memiliki anggota mencapai 1.125 orang, di mana sekitar 400 orang di antaranya merupakan personel aktif dan selebihnya non-aktif (sudah berbaiat namun belum aktif dilibatkan dalam kegiatan NII) yang sewaktu-waktu bisa diaktifkan apabila perlu. NII Cabang IV/Padang terbagi dalam 5 ranting/UD yang masing-masing beranggota sekitar 200 orang. Dari jumlah total di Sumatra Barat, 833 orang tersebar di Kabupaten Dharmasraya, dan 292 orang di Kabupaten Tanah Datar. Aswin menjelaskan, proses perekrutan anggota NII juga digelar secara terstruktur dan sistematis. Untuk bergabung menjadi warga NII, seseorang harus melalui 4 tahap perekrutan yang
disebut “pencorakan” yaitu P1 (pencorakan 1), P2, PL/P3, dan P4. Bekal Dari keempat tahapan itu nantinya para calon anggota NII bakal dibekali materi oleh sejumlah pengurus. Khususnya pembekalan materi nilai keislaman versi NII. “Pada keempat tahap tersebut secara berjenjang tiap calon ‘warga’ akan diberi materi dan nilainilai terkait menghafal Sapta Subaya, pemahaman syari’at Islam dan ibadahnya, sejarah perjuangan umat Islam, ma’rifatul insan, siroh nabawi, dan berbagai nilai-nilai ‘keislaman’ versi NII,” jelas Aswin. Tak hanya itu, para calon anggota NII juga diminta melewati tiga tahap baiat. Mereka baru resmi diangkat sebagai pengurus atau pejabat di kepengurusan NII. “Setiap calon ‘warga’ juga akan melalui tiga tahap bai’at, yaitu bai’at jama’ah imammah, bai’at NII/kenegaraan, dan bai’at perjuangan. Terkhusus bagi yang akan diangkat menjadi pengurus/pejabat, ada tambahan yaitu bai’at kepengurusan,” katanya. Sejauh ini ada 77 anak di bawah umur atau di bawah usia 13 tahun yang ditemukan disumpah atau dibaiat menjadi kelompok teroris NII. Aswin memastikan puluhan anak anggota NII itu tidak akan ditangkap. “Saat ini, Densus bersama-sama dengan stakeholder terkait sedang berkoordinasi untuk penanganannya,” katanya. Pihaknya akan berkoordinasi dengan Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) untuk mencegah proses rekrutmen anak di bawah umur masuk menjadi anggota NII terus berlanjut. “Terkait hal ini, KPAI telah meminta polri untuk mengembangkan pengungkapan jaringan NII Sumatera Barat untuk mencegah berlanjutnya pola rekrutmen terhadap anak-anak,” ujarnya. (Tribun Network)
secara berturut-turut di semua kompetisi United tidak pernah menang, yakni kala melawan Atletico Madrid, Leicester City, dan Everton. Menjelang laga bergengsi ini, sekali lagi Ronaldo dan Mohamed Salah diprediksi menjadi sosok pembeda. Laga Liverpool vs Manchester United sekaligus menjadi pembuktian dua pemain bintang di masing-masing klubnya. Dikutip dari Transfermarkt, dalam catatan pertandingan melawan Manchester United Liga Premier dan FA Cup, Mohamed Salah telah mencetak 7 gol dan menyumbang 1 assists dalam 9 pertandingan yang sudah digelar. Dia merasakan 4 kali menang, 3 imbang, dan 2 kali kalah. Sedangkan Ronaldo baru mencetak 3 gol dan menyumbang 2 assist dalam 13 pertandingan melawan Liverpool. Ronaldo merasakan 8 kemenangan, 1 kali imbang, dan 4 kali kekalahan. Bagi sebagian fan sepak bola, narasi siapa yang lebih tajam antara Salah dan Ronaldo di Liga Premier tidak hanya dilihat dari jumlah gol yang dicetak. Tapi juga dilihat dari bagaimana gol itu dicetak. Rekor gol dari dua striker kelas berat Liga Premier telah memicu perdebatan di antara para pendukung. Trigol Ronaldo melawan Norwich saat Man United menang 3-2 di Liga Premier pada hari Sabtu telah me-
micu kembali perdebatan tentang gol penalti dan nonpenalti. Sebagian fan tidak setuju gol penalti dan gol nonpenalti dihitung setara. Mereka juga melihat gol yang dicetak dari tendangan dari jarak lebih dari 12 yard cukup istimewa. “Ronaldo memiliki rasio gol non-penalti per 90 menit yang lebih baik daripada Salah di Premier League musim ini. Narasi di sekitar keduanya menunjukkan sebaliknya,” tulis @Mikhaelli di Twitter dikutip dari Goal. com. Ronaldo, yang bergabung kembali dengan United pada musim panas dari Juventus telah mencetak 15 gol dalam 23 pertandingan musim ini, termasuk dua gol penalti. Sebaliknya, Salah adalah pencetak gol terbanyak Liga Premier dengan 20 dari 27 pertandingan, lima gol di antaranya lewat tendangan penalti. Ini adalah argumen yang membuat penggemar terpecah, beberapa mengklaim Salah di depan Ronaldo. Sementara, beberapa lagi percaya pemenang Ballon d’Or lima kali harus mendapatkan lebih banyak pujian. “Salah memiliki lebih banyak gol dan assist dan telah melakukannya di pertandingan besar. Tidak ada yang perlu didiskusikan,” jawab @MattyLFC1990. Dia menambahkan Salah juga telah mencetak gol-gol penting melawan tim-tim besar. “Mencetak gol melawan
Chelsea di kandang dan tandang, kandang City, hattrick di laga tandang melawan Manchester United, laga tandang Everton, kandang Arsenal. Aku bisa melanjutkan.” Seorang fan bahkan membandingkan tidak perlu ada perdebatan tentang siapa lebih baik Salah atau Ronaldo. Dia membandingkan hattrick Ronaldo dan Salah pada musim ini. “Salah hattrick, (lawan) Manchester United. Ronaldo hattrick, (lawan) Norwich,” tulis akun @ whytejr1. Pertahanan Manajer sementara MU, Ralf Rangnick, mengkhawatirkan pertahanan United melawan tim Liverpool yang bersemangat usai mencapai final Piala FA dengan kemenangan 3-2 atas rival gelar liga Manchester City. “Semua orang telah melihat pertandingan hari ini dan semua orang tahu tim seperti apa yang kami hadapi pada hari Selasa,” katanya. “Mereka (Liverpool) baru saja mengalahkan Man City, mereka berada di final piala FA dan mereka mungkin memiliki peluang untuk memenangkan empat trofi musim ini. Jika kami bermain seperti yang kami lakukan hari ini, akan sangat sulit untuk mendapatkan satu poin,” katanya. “Inilah yang harus kami realistiskan dan sadari. Kami harus jauh lebih baik ketika lawan menguasai bola,” katanya. (Tribun Network)
metode itu digunakan di kalangan internal dari tim Tadarus AMM saja. Kemudian seiring berjalannya waktu metode belajar cepat membaca Al-Quran itu diterima masyarakat. “Awalnya itu cetak hanya untuk kalangan sendiri. Terus berkembang ke TK dan TPQ, dan sampai sekarang bisa digunakan untuk umum,” ujarnya. Dijelaskan Muhlasin,
dalam setahun mereka mampu mencetak buku Iqra sebanyak 1,5 juta eksemplar. Buku-buku itu tersebar ke seluruh penjuru Tanah Air dan bisa dibilang sangat membantu para anak-anak belajar mengaji Al-Quran. “Dulu sempat kirim ke Malaysia dan Brunei Darusalam. Sekarang sudah enggak,” ujarnya. Foto Alasan penggunaan foto
KH As’ad Humam di sampul buku Iqra yang sering menjadi tanda tanya para santri pun dijelaskan olehnya. Memang penggunaan foto KH As’ad Humam sudah melalui kesepakatan. “Beliau sebagai pencetus. Dulu itu malah lebih jelas fotonya, sekarang sudah agak samar,” ungkap dia. Sejak dulu mereka konsisten memakai desain sampul itu tanpa mengubah sedikit pun. (Miftahul Huda)
tock yang terjadi pada 1999 dan memakan korban puluhan jiwa. Hal itu sempat membuat semua festival musik dianggap berbahaya. Setelah melakukan sejumlah perubahan, termasuk penjualan tiket yang tadinya dijual per hari menjadi tiga hari, Coachella akhirnya menjadi festival musik yang dihormati. Festival Coachella dimulai dari rencana Paul Tollett yang memesan Empire Polo Grounds untuk konser Pe-
arl Jam. Tempat itu terbilang sangat luas dan cocok untuk penyelenggaraan acara musik besar. Letaknya yang jauh dari kota besar membuat Coachella menjadi medium orang-orang melepas kepenatan dari hiruk-pikuk kesibukan kota. Berbeda dari festival musik lainnya, Coachella secara konsisten terus menyoroti musisi dan seniman yang tidak populer di media ataupun radio. Coachella merupakan surga bagi para seniman indie yang se-
dang naik daun. Eksplorasi genre musik yang luas semakin menambah nilai dari Coachella di mata para penikmat musik. Selain itu Coachella juga dikenal sebagai panggung yang menghadirkan reuni nama-nama besar. Coachella tidak benar-benar terjadi di Coachella, California. Festival ini diadakan di kota kecil bernama Indio. Sementara itu tempat resminya adalah Empire Polo Club (di mana juga diadakan Stagecoach). (kpc)
tribunjogja
tribunjogjatv
12
SELASA KLIWON 19 APRIL 2022
LIVE ON
RABU (20/4) PUKUL 02.00 WIB/ 03.00 WITA
INTER MILAN VS AC MILAN
AFP PHOTO
SANG PENENTU D UEL derby Milan pada leg kedua semifinal Coppa Italia di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, Rabu (20/4) dini hari nanti, bakal ditentukan oleh aksi beberapa pemain penentu. Leg pertama di San Siro pada awal Maret lalu berakhir 0-0. Ketika itu, Inter lebih mendominasi permainan dengan penguasaan bola mencapai 51 persen. Namun, mereka kurang efektif saat menyerang. Dipersulit juga dengan pertahanan Milan yang kuat. Terbukti, Nerazzurri hanya bisa melepaskan tujuh tendangan ke gawang, dengan hanya dua tendangan akurat. Sementara Milan justru lebih variatif, dan efektif saat melakukan serangan. Rossoneri melepaskan 13 kali tendangan dengan tiga di antaranya akurat mengarah ke gawang. Menurut koran yang berbasis di Milan, Gazzetta dello Sport, hasil dari derby Milan dini hari nanti bisa ditentukan dari duel individu pemain kunci tertentu. Dalam serangan, kedua tim akan mengandalkan penyerang tengah yang tribunjogja.com
sangat berpengalaman untuk memimp- nan Crespo, memuji. in lini depan, seperti Edin Dzeko untuk Peran dua penyerang lain pun Nerazzurri, dan Olivier Giroud untuk tak kalah menentukan. Inter punRossoneri. ya Lautaro Martinez, sedang Milan Melihat laga leg pertama yang sangat bermodalkan Rafael Leao yang sedang ketat, dan minimnya peluang, maka naik daun. peran penyerang nomor 9 sangat vital Kedua penyerang ini tipikal penyudi sini. Siapa yang paling jeli sup dengan kecepatan, dan memanfaatkan peluang, kelincahannya. Gerakan dialah yang nantinya mereka yang liar akan akan jadi pembeda. memberi ruang, dan D ITE DIRECT UN Dalam duel di juga peluang bagi erby Milan Serie A terakhir Dzeko, maupun Hasil akhir d • rapa e b (6/2) lalu, Giroud e Giroud untuk b n a k tu bakal diten menjadi perusak memberikan tendci n u k in a pem Inter lewat braceangan mematikan. -0 0 ir h lu berak nya untuk memCatatan khusus • Leg ke-1 la n a k o o dijag bawa kemenangan untuk Leao. • Rafael Lea mbeda AC Milan 1-2. Jika Penyerang serba-biserba-bi bakal jadi pe tak diawasi ketat, dia sa berusia 22 tahun berpotensi melakukan hal ini membuka lagi keran serupa di derby ini. golnya dalam kemenangan "Kita berbicara tentang seorang Milan 2-0 atas Genoa di laga terapemenang yang terbiasa meninggalkan khir (16/4). Terakhir kali dia mencetak jejaknya dengan baik. Giroud adalah gol adalah Februari lalu. salah satu pemain yang hidup untuk Crespo menilai, itu adalah sinyal pertandingan seperti ini," kata mantan bagus bagi Milan. "Rafael mencetak gol striker Inter Milan, dan AC Milan, Hertepat sebelum derby. Itu pertanda ba@tribunjogja
@tribunjogjafanspage
FABIO CAPELLO
gus baginya, dan juga bagi Milan. Kita ingat, bagaimana berbahayanya dia di awal musim," kata Crespo mengomentari aksi pemain yang sudah mengemas sembilan gol, dan tiga assists ini. Di lini tengah, pemain seperti Nicolo Barella dari Inter, dan Sandro Tonali dari Milan masing-masing akan berlomba-lomba untuk merebut kendali di ruang mesin tim masing-masing. Manakah dari dua gelandang Italia itu yang bisa tampil lebih tenang, dan berdampak bisa menjadi faktor yang menentukan pertandingan secara keseluruhan. Terakhir, Gazzetta menulis, baik Nerazzurri dan Rossoneri masing-masing mengandalkan satu bek tengah utama sepanjang musim untuk mengatur pertahanan mereka. Bagi Inter, Milan Skriniar adalah bek yang tak tergantikan di jantung pertahanan. Posisi serupa di Milan diduduki Fiyako Tomori. Keduanya akan bekerja keras dini hari nanti untuk mematikan para penyerang lawan, demi membawa tim masing-masing menuju ke final Coppa Italia. (Tribunnews/den) tribunjogja
Inter Favorit Raih Scudetto MANTAN Pelatih AC Milan, Fabio Capello menilai Inter Milan berada paling depan untuk meraih gelar juara Serie A musim ini. Capello memberikan pandangan bahwa kemenangan Nerazzurri atas Juventus dua minggu lalu mungkin telah memberi mereka dorongan yang menentukan dalam perburuan Scudetto. Inter saat ini masih di posisi dua klasemen sementara Serie A dengan 69 poin dari 32 laga. Terpaut dua poin dari AC Milan di puncak yang sudah masin 33 kali. Napoli di urutan tiga dengan 66 poin dari 32 laga. Jika bisa menyapu bersih enam laga tersisa, Inter akan
sukses meraih scudetto dua musim berturut-turut. Meski tuntutan itu terbilang berat, namun kata Capello, pelatih Simone Inzaghi punya kedalaman skuat yang cukup untuk mengarungi aneka pertempuran. "Mereka memiliki skuat terkuat," katanya di Corriere della Sera. "Mereka memang sempat sedikit tertidur, tetapi setelah kemenangan atas Juventus di Stadion Allianz, mereka seperti mendapat angin segar untuk bangun. Hasil itu memberi mereka keyakinan," kata mantan pelatih Real Madrid, dan timnas Inggris ini. (Tribunnews/den) tribunjogjatv