Tribun Jogja 26-11-2021

Page 1

tribunjogja.com A PA R T O F

JUMAT LEGI 26 NOVEMBER 2021 20 RABIUL AKHIR 1443 NO 3817/TAHUN 10

Seputar Liga 2

TERBIT 12 HALAMAN

Ÿ ECE

.000 Ÿ LANGGANAN

00 Ÿ INFO IKLAN - LANGGANAN: 0 N:

0

T 219

INKONSTITUSIONAL TAPI TETAP BERLAKU Putusan MK Tentang UU Cipta Kerja

JAKARTA, TRIBUN - Mahkamah Konstitusi (MK) memutuskan menyatakan UU Nomor 11 tahun 2020 atau UU Cipta Kerja (Ciptaker) bertentangan dengan UUD 1945. “Menyatakan pembentukan UU Nomor 11 Tahun 2021 tentang Cipta Kerja (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2020 nomor 245, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia nomor 6.573) bertentangan dengan UndangUndang Dasar 1945 dan tidak mempunyai ketentuan hukum yang mengikat secara bersyarat sepanjang tidak dimaknai tidak

BELUM

PERMANEN

Pemerintah dan DPR diberi waktu 2 tahun untuk melakukan perbaikan UU Ciptaker. Jika dalam waktu tersebut tidak dilakukan perbaikan, maka UU Ciptaker inkonstiusional permanen. MK melarang pemerintah mengeluarkan kebijakan strategis terkait UU Ciptaker. MK menilai dalam pertimbangannya, metode penggabungan atau omnibus law dalam UU Ciptaker tidak jelas.

Menyatakan Undang-Undang Cipta Kerja masih tetap berlaku sampai dengan dilakukan perbaikan pembentukan.

Dalam pembentukannya, MK juga menilai, UU Ciptaker tidak memegang asas keterbukaan kepada publik. Uji formil UU Ciptaker ini diajukan Hakiimi Irawan Bangkid Pamungkas (karyawan swasta), Novita Widyana (pelajar), serta Elin Diah Sulistiyowati, Alin Septiana, dan Ali Sujito (mahasiswa). Putusan ini diapresiasi pun dipertanyakan oleh sejumlah pihak. Yang dipertanyakan terutama soal perbaikan apa yang diminta MK, padahal putusannya adalah UU itu inskonstiusional.

Anwar Usman Ketua MK

 ke halaman 11

Perkaya Masterplan Desa Budaya Bangunkerto

TRIBUN JOGJA/MIFTAHUL HUDA

DISKUSI - Para narasumber membahas masterplan akhir pengem-

bangan desa budaya Bangunkerto, Sleman, Kamis (25/11).

YOGYA, TRIBUN - Pembangunan Desa Mandiri Budaya terus dikejar oleh pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Untuk mewujudkan pembangunan itu, Dinas Koperasi dan UKM (Dinkop UKM) DIY menggeral Focus Group Discussion (FGD) masterplan Kalurahan Bangunkerto, Turi, Sleman. Sejumlah perwakilan dari warga Kelurahan Bangun-

kerto, Paniradya Kaistimewaan, tim perencana masterplan, dan akademisi turut hadir dalam acara yang digelar di Hotel Forriz, Kamis (25/11) pagi itu. Kabid Layanan Kewirausahaan Koperasi dan Usaha Menengah Dinkop UKM DIY, Wisnu Hermawan mengatakan, agenda tersebut meru ke halaman 11

GRAFIS/FAUZIA RAKHMAN

Aksi Klitih Terus Terjadi

TJ/RIF

Iptu Madiono

BANTUL, TRIBUN - Sembilan pelajar SMK diamankan Petugas Reserse dan Kriminal (Reskrim) Polsek Kasihan, di dalam satu rumah di Padukuhan Janten, Ngestiharjo, Kasihan, Bantul, Kamis (25/11) pagi. Mereka diamankan karena kedapatan memiliki senjata tajam (sajam) dan diduga terlibat aksi kejahatan jalanan atau klitih.

“Ada sembilan anak yang kita amankan. Dari sembilan anak itu sajamnya (senjata tajam) diakui milik empat orang. Sajamnya itu celurit, gir, ada juga gergaji. Satu anak ada yang bawa dua (sajam),” jelas Kanit Reskrim Polsek Kasihan, Iptu Madiono saat ditemui di  ke halaman 11

Menikmati Keindahan dan Nuansa Pasar Tradisi Lembah Merapi

Nostalgia Peradaban Masa Lampau Berada di puncak Bukit Gono di Desa Banyubiru, Kecamatan Dukun, Kabupaten Magelang, Pasar Tradisi Lembah Merapi menawarkan nuansa ala peradaban tempo dulu.Wisata yang dikemas dengan memadukan keindahan alam dan nikmatnya kuliner zaman dulu mampu membawa pengunjungnya bernostalgia.

- Suasana Pasar Tradisi Lembah Merapi di Bukit Gono, Banyubiru, Dukun, Magelang, tempo hari.

uasananya pun cukup asri. Pasar ini sangat rindang karena dikelilingi banyak tanaman bambu berukuran besar. Saat masuk, pengunjung disambut dengan gema irama angklung. Menambah khas kehidupan desa. Uniknya, para pedagang di sana hanya diperboleh-

kan menjual makanan dan minuman jadul, seperti nasi megono, pepes ikan, cenil, rambut nenek, getuk, es cendol, es pisang, dan es kelapa serut. Penjualnya pun memakai baju-baju tradisional khas Jawa. Kepala Desa Banyubiru, Wintoro menuturkan, pasar memang dibuat dengan

S

tribunjogja.com

TRIBUN JOGJA/NANDA SAGITA GINTING

BUKIT GONO

konsep untuk memuculkan aktivitas orang-orang zaman dulu saat berada di pasar lembah Merapi. “Kami ingin memberikan kesan yang menarik untuk pengunjung, berbeda dengan yang lain. Sehingga, ketika ke sini, ada momen yang membekas

@tribunjogja

 ke halaman 11

@tribunjogjafanspage

tribunjogja

tribunjogjatv


INTER-NASIONAL 2

JUMAT LEGI 26 NOVEMBER 2021

Cahaya Jumat

Guru Sebagai Orang Tua Rohani

Melihat Angka Kasus Covid-19 di Eropa COVID-19 masih menyengat di Eropa. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pun menyebut, orang yang merasa aman karena telah divaksin itu adalah anggapan yang keliru. Vaksin tidak menggaransi 100 persen menangkal Covid-19. Sejak awal memang vaksin ditujukan untuk menambah kekebalan, mengadang gejala lebih parah bagi orang yang terpapar virus corona. Melihat kenyataan demikian, WHO pun kembali mengingatkan agar semua waspada karena Covid-19 bisa cepat menyebar ketika aktivitas dan mobilitas orang kembali seperti pada masa sebelum pandemi. Di Belanda, sekalipun pencapaian vaksin sudah mencapai 85 persen, namun kasus baru menggila mencapai 23.709 pasien dalam sehari. Dibanding sebelumnya, angka ini melonjak hingga 40 persen. Angka kematian akibat Covid-19 di Eropa, berdasar catatan WHO, juga begitu tinggi. Bagaimana dengan kondisi di Indonesia? Angka kasus baru penularan di Indonesia terus landai. Bahkan d daerah, angka penambahan kasus baru dibanding angka kesembuhan, lebih tinggi angka kesembuhan. Kondisi melandainya angka kasus baru, termasuk sudah menjalani vaksin lengkap, tetap mengharuskan kita patuh kepada protokol kesehatan. Menggunakan masker dobel, menjaga jarak fisik dan membatasi mobiltas, kontak langsung dengan orang lain, adalah cara paling ampuh dalam menangkal Covid-19. Apalagi di depan mata ada libur Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 yang diprediksi akan mendorong mobiltas warga. Harus ada langkah nyata dari pemangku kebijakan. Satu di antara langkah yang ditempuh pemerintah adalah memberlakukan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM Level 3. Di dalam PPKM 3 secara serentak di seluruh Indonesia, banyak peraturan yang harus dijalankan guna mencegah massifnya penularan Covid-19 seperti terjadi pada Juli-Agustus lalu. Seperti kala Lebaran, warga tidak diperkenankan mudik. Pun dengan saat PPKM Level 3 di libur Nataru, warga diimbau untuk tidak bepergian. Namun apabila dalam keadaan terdesak harus melakukan perjalanan luar kota, maka dipersilakan selama aturan perjalanan ke luar daerah dipenuhi. Aplikasi PeduliLindungi, antigen dan swab PCR menjadi ‘teman’ dalam perjalanan dalam kategori mendesak tersebut. Selain kesadaran dari masyarakat itu sendiri, di sini instansi yang berkaitan langsung dengan urusan perhubungan dan penegak aturan harus mengambil peran dalam pengawasan pelaku perjalanan. Pengola pusat keramaian seperti mal dan tempat wisata juga harus patuh terhadap aturan. Mulai syarat masuk, kapasitas hingga jam buka dan tutup. Di malam pergantian tahun dari 2021 ke 2022 menjadi waktu paling krusial. Momen ini biasa digunakan untuk berkerumun, termasuk menyalakan kembang api. Di sini, larangan berkerumun dan pesta kembang api harus benar-benar dipatuhi. Sejenak kita memang harus benar-benar mampu mengendalikan diri demi mencegah pecahnya kasus penularan Covid-19 secara massif. Semoga pandemi ini segera berakhir. (*)

PUBLISHER: H. Ciptyantoro VICE PUBLISHER: Agus Nugroho EDITOR IN CHIEF/PENANGGUNG JAWAB: Ribut Raharjo PRODUCTION MANAGER: Hendy Kurniawan NEWS MANAGER: Sigit Widya DIGITAL MANAGER: Ikrob Didik Irawan EDITOR SENIOR: Setya Krisna Sumarga EDITOR: Agus Wahyu Triwibowo, Agung Ismiyanto, Singgih Wahyu Nugraha, Susilo Wahid Nugroho, Hari Susmayanti, Iwan Al Khasni, Rina Eviana Dewi, Mona Kriesdinar, Muchamad Fatoni, Yoseph Hary Wibowo, Joko Widiyarso REPORTER: Gaya Lufityanti, Rento Ari Nugroho, Yudha Kristiawan, Santo Ari Handoko, Kurniatul Hidayah, Azka Ramadhan, Noristera Pawestri, Hanif Suryo, Miftahul Huda, Bunga Kartikasari, Ardhike Indah, Yuwantoro Winduajie, Taufiq Syarifudin SLEMAN: Ahmad Syarifudin BANTUL: Christi Mahatma Wardani GUNUNGKIDUL: Alexander Ermando KULON PROGO: Sri Cahyani Putri MAGELANG: Nanda Sagita Ginting KLATEN: Almurfi Syofyan FOTOGRAFER: Bramasto Adhy VIDEOGRAFER: Hamim Thohari, Turibius Roswanda GRAFIS: Muhammad Fauziarakhman TATA WAJAH: Yoga Hersogama, Nugroho Saputro, Yusuf Haryanta OLAH VIDEO: Suluh Prasetya, Bayu Rusbianto, Afifudin, Veri Vesiano STAF IT: Benny Mail bin Izmail, Arif Purnomo SEKRETARIS REDAKSI: Maria Rostanti BUSSINES GENERAL MANAGER: Daryono VICE BUSSINES GENERAL MANAGER: Danang Purwoko ASSISTANT ADVERTISING MANAGER: Andi Sumarsono PROMOTION & EO MANAGER: Adi Satria Mahardika CIRCULATION MANAGER: Domas Agustian AW PRINTING MANAGER: Hermawan FINANCIAL & OPERATIONAL MANAGER: Ridwan Mulyatno JAKARTA GM CONTENT PRINT: Domuara Ambarita GM CONTENT DIGITAL: Yulis Sulistyawan BIRO JAKARTA: Jalan Palmerah Selatan 3 Jakarta 10270 Telepon (021) 5356766 (7618) Faks (021) 5495360 ALAMAT REDAKSI/BISNIS: Jalan Jenderal Sudirman 52 Yogyakarta, TELEPON DAN FAKS: (0274) 564061, EMAIL: tribunjogja@gmail.com WEBSITE: www.tribunjogja.com ALAMAT PERCETAKAN: Jalan Ring Road Barat Km. 8, Trihanggo, Sleman. REKENING: BRI, A/N. PT Media Tribun Yogya : 002901001264304, Bank BCA Cab. Sudirman, A/N. PT Media Tribun Yogya: 0373010500, TARIF IKLAN: DISPLAI HAL. 1: Rp100.000/mmk, DISPLAI BW: Rp22.500/mmk, DISPLAI FC: Rp45.000/mmk, IKLAN KOLOM: Rp10.000/mmk, IKLAN KELUARGA: Rp10.000/mmk, IKLAN BARIS: Rp25.000/mmk. ISI DI LUAR TANGGUNG JAWAB PERCETAKAN

KIRIM tulisan berita Anda minimal 180 kata ke email:tribunwarga@gmail.com. Lampirkan foto head-shot dan foto liputannya.

Oleh: Khairul Imam Dosen Institut Ilmu Al-Quran (IIQ) An Nur Yogyakarta

KAMIS, 25 November 2021 kemarin merupakan Hari Guru. Sosok guru selalu menjadi ikon kesederhanaan, kebersahajaan, keikhlasan, dan kesabaran. Sedihnya, juga ikon kemiskinan. Gaji rendah, sepeda butut, peci yang kian menguning, dan sederet gambaran kenestapaan. Karena itulah, guru sering kita sebut sebagai “Pahlawan tanpa tanda jasa.” Di satu sisi, kita elu-elukan sebagai yang berhasil mencetak generasi gemilang masa depan; di sisi lain, jasanya sering kita sembunyikan, bahkan kita lupakan. Dalam bahasa Arab, guru dimaknai dengan “mu’allim”, yang berarti pengajar, dari asal kata ‘allama – yu’allimu. Suatu proses transfer pengetahuan dari satu orang kepada orang lain; guru dan murid. Dalam hal ini, tidak ada pengkhususan, apakah ilmu itu bersifat keagamaan (ulumuddin), atau non-agama. Sebab, semua ilmu pada hakikatnya harus mengantarkan penuntutnya untuk takwa dan lebih dekat kepada Tuhannya. Jika diangan-angan lebih dalam, jangkauan seorang guru terhadap murid dalam konteks pembimbingan itu sangat luas sekali. Bukan hanya sisi luaran, tapi bagian terdalam dari seorang murid pun digarap. Seorang guru adalah satu-satunya orang yang terlibat dalam pengasuhan anak-anak kita. Jika orang tua hari ini hanya berurusan dengan kebutuhan material, makanan, dan gizi anak, maka guru jauh melampaui itu semua. Menjelajah ke dalam ruhaniah murid-muridnya. Guru matematika, misalnya. Dalam sekali waktu,

dia dituntut menyampaikan materi pelajaran, sekaligus mengulik aspek psikologis anak. Merayu, membujuk, dan menghibur murid agar mau belajar dan mengerjakan tugas-tugasnya. Dia melakukan beragam eksperimen agar pelajaran menjadi lebih asyik dan menarik dengan bumbu-bumbu humor yang menggairahkan. Jika tidak demikian, guru matematika akan tinggal seorang diri dan seonggok kesan; suram dan seram. Sementara pelajarannya sendiri menjadi tak berarti; sulit, rumit, dan tak menarik. Tak cukup di situ, perangainya sendiri menjadi nasihat hidup bagi murid-muridnya. Pribadinya yang tak boleh salah dan harus selalu benar serta baik menjadi rekaman kebaikan abadi dalam benak murid-muridnya. Alih-alih dia hanya manusia biasa, tapi dituntut selalu benar. Ini tentu saja membutuhkan perjuangan keras dan kesabaran. Belum lagi keluarganya selalu menjadi sorotan sebagai panutan, dan seakan tak boleh ada noktah dalam kehidupannya. Jauh di gelap malam, seorang guru pun harus berbagi doa dan tangisan dengan anak-anaknya sendiri. Berbagi sajadah dan ratapan kepada Tuhan agar anak-anak dan murid-muridnya menjadi insan saleh dan salehah. Dalam doa : “Allâhummaij’alnâwaaulâdanâwatalâmidzanâ min ahlil‘ilmiwaahlil khair...” Satu narasi permohonan kepada Allah agar anakanak dan murid-murid kita menjadi ahli ilmu dan kebaikan. Nah, jika guru terus merapalkan doa-doa dan panjatan suci setiap malam dan saat untuk muridmuridnya, seorang murid sepatutnya membersitkan, setidaknya kiriman hadiah “al-Fatihah” dalam setiap

saat hendak belajar, mengaji, membaca buku buat penulisnya, dan ketika tiba-tiba ingat guru, dll. Namun, keterlibatan guru dalam membimbing putra-putri kita sering kita pandang sebelah mata. Sebagai orang tua atau wali murid, tak jarang kita merasa arogan mendikte para guru untuk mengajari anak-anak kita ini dan itu. Semua harus bisa. Akan tetapi, kita lupa siapa kita. Seorang wali murid menuntut guru agar bisa mencetak anak berprestasi dengan beragam keahlian; jago sains, hafal quran, pakar bahasa, melek teknologi, dll. Sementara si orang tua lupa dan tidak pernah refleksi ke dalam dirinya; siapa dia, ilmunya seberapa, adakah gen atau turunan ulama atau ahli ilmu; sejauh mana riyadhahnya untuk anak; punyakah orang tua tersebut kekuatan spiritual sebagai amunisi lain kesuksesan anaknya. Nah, hal-hal ini perlu disadari bagi orang tua wali sebelum menuntut guru dengan ragam tuntutan yang aneh-aneh. Kita pun tak jarang melepaskan aspek ruhaniah dalam hubungan guru, murid, dan wali murid. Bahkan kita menganggap hal tersebut sebagai hubungantransaksional yang selesai dengan uang. Anda jual, saya beli. Padahal dalam menuntut ilmu dan proses belajar-mengajar tidak sesederhana itu. Keterlibatan guru, murid, dan wali murid harus bersama-sama melangitkan doa dan usaha-usahanya mencerdaskan generasi-generasi rabbani. Selayaknya kita pun berusaha mendalami semua perangkat menuntut ilmu, termasuk menyelami dan menginsafi kehidupan dan jati diri seorang gurusebagai orang tua ruhani bagi kita dan anak-anak kita. Wallahua’lam. (*)

Aksi Demo di Depan Gedung DPR Berujung Ricuh

 Perwira Polisi Luka-Luka JAKARTA, TRIBUN - Aksi unjuk rasa yang digelar ratusan anggota ormas Pemuda Pancasila di depan Gedung DPR RI Jakarta, Kamis (25/11) kemarin berujung ricuh. Seorang perwira polisi dikeroyok dan dianiaya oleh beberapa oknum anggota ormas tersebut. Perwira yang jadi korban pengeroyokan itu adalah Kabag Ops Ditlantas Polda Metro Jaya, AKBP Dermawan Karosekali. Akibat pengeroyokan itu, Dermawan mengalami luka di bagian kepala. Aksi pengeroyokan terhadap anggota Polri itu tak ayal membuat Kapolres Jakarta Pusat, Kombes Pol Hengky Haryadi murka. Dari atas mobil komando milik massa aksi yang tengah berunjuk rasa, ia meluapkan kemarahannya. “Perwira kami, AKBP dikeroyok, luka-luka. Apakah itu tujuan rekan-rekan datang ke mari? Melawan kami yang mengamankan rekan-rekan sekalian. Melawan kami, mengeroyok kami, yang mengawal rekan-rekan sekalian,” ucap Hengky dari atas mobil komando. Hengky kemudian dengan lantang meminta agar koordinator aksi bertanggung jawab atas insiden yang pengeroyokan tersebut. “Saya sebagai penanggung jawab wilayah keamanan, di depan DPR ini jujur saja saya miris. Saya bersahabat dengan ketua Pemuda Pancasila Jakpus, tapi justru anggota kami dianiaya oleh rekan-rekan sendiri. Saya minta diserahkan atau kami kejar,” kata Hengki dengan nada tinggi. Hengki menyayangkan aksi unjuk rasa yang berakhir ricuh itu. Ia kembali meminta koordinator aksi bertanggung jawab atas pengeroyokan terhadap seorang perwira polisi itu. “Sekali lagi saya minta koordinator kegiatan ini segera menyerahkan, jangan aksi rekan dinodai dengan kegiatan yang justru melawan hukum. Kami yang melayani rekan-rekan, mengamankan, justru dipukuli dikeroyok,” kata Hengky. “Anggota kami luka-luka, apakah kami tadi keras sama Anda atau mengha-

langi kegiatan saudara? Saya minta tadi saksi yang melihat menyerahkan, hukum harus ditegakkan,” tegas Hengki lagi. Suasana pun mendadak tegang sebelum petugas membubarkan massa secara paksa. Puluhan aparat dari Brimob diterjunkan untuk menggiring massa aksi. Tidak lama massa Pemuda Pancasila pun membubarkan diri. Polisi sendiri kemudian berhasil menangkap 4 orang anggota ormas yang diduga memukuli polisi. Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran kemudian juga langsung menuju ke DPR menemui langsung 4 anggota ormas yang diduga memukuli polisi itu. Aksi unjuk rasa di depan Gedung DPR itu semula digelar Pemuda Pancasila untuk menuntut permintaan maaf dari politikus PDIP Junimart Girsang atas pernyataannya yang menyebut Pemuda Pancasila sebagai ormas yang kerap terlibat bentrok. Junimart juga sempat meminta Kemendagri menertibkan ormas-ormas. “Kami minta secepatnya dia melakukan permohonan maaf secara terbuka karena pernyataan sikapnya yang ingin membubarkan Pemuda Pancasila,” ungkap Ketua MPC Pemuda Pancasila Kota Lubuklinggau, Chandra Muhammad Islam, di lokasi. Menuntut sanksi Bahkan, Chandra juga menuntut DPR dan PDIP memberikan sanksi pemecatan kepada Junimart. “Kami meminta Junimart Girsang dipecat dari PDIP dan segera dilakukan reshuffle sebagai anggota DPR RI,” pinta dia. Ia menyampaikan bahwa Pemuda Pancasila tidak pernah berurusan dengan DPR. Oleh sebab itu, ia meminta agar anggota DPR juga tidak mencampuri urusan terkait ormas. “Kita tidak ada lobi ke DPR. PP tidak mengenal adanya lobi. Kita tidak pernah ganggu mereka dan mereka jangan memba-

MEMANAS  Aksi unjuk rasa yang digelar ratusan anggota

ormas Pemuda Pancasila di depan Gedung DPR RI Jakarta, Kamis (25/11) ricuh.  Seorang perwira polisi dikeroyok dan dianiaya oleh beberapa oknum anggota ormas tersebut.  Perwira itu mengalami luka di bagian kepala.

ngunkan macan tidur,” tegasnya. Demo yang dilakukan ini merupakan aksi pertama. Chandra menyampaikan, apabila aspirasinya tidak didengar, Pemuda Pancasila akan melangsungkan aksi di daerah-daerah. “Ini gelombang pertama yang dilakukan Pemuda Pancasila. Apabila tidak ada tindak lanjut dari DPR RI, maka kita akan melakukan aksi-aksi elanjutnya di daerah dan di pusat,” tegas Chandra. “Besok akan ada di Tangerang, kita akan melakukan aksi hari Senin. Setiap MPC akan melakukan aksi-aksi,” lanjutnya lagi. (tribun network/nir/dod)

Korut Larang Warganya Pakai Jaket Kulit PYONGYANG, TRIBUN - Korea Utara (Korut) disebut menindak warganya yang memakai jaket kulit, karena dianggap meniru Kim Jong Un. Sejak Kim tampil dengan jaket kulitnya dua tahun lalu, sumber internal mengungkapkan fesyen itu langsung melejit dan disukai warga. Dalam beberapa bulan terakhir, adik sekaligus orang kepercayaan Kim, Kim Yo Jong, juga mengenakan pakaian yang sama dengannya kakaknya. Kini, Daily Star melaporkan otoritas Korea Utara mulai melakukan penindakan terhadap orang yang menjual jaket kulit. Seorang warga di Pyongsong, sebelah utara ibu kota Pyongyang, menuturkan permintaan pakaian itu mulai meningkat. Kepada Radio Free Asia, si warga mengatakan banyak petinggi perempuan, termasuk Kim Yo Jong, sering terlihat memakainya. Diwartakan Daily Mirror Kamis (25/11), sumber tersebut

mengatakan jaket itu kini menjadi simbol wanita yang berkuasa. “Karena mantel kulit diasosiasikan sebagai simbol kekuasaan, penyedia pakaian mulai meminta impor kulit sintetis sejak September tahun ini,” kata dia. Para pedagang disebut membuat desainnya seperti yang dikenakan oleh Kim Jong Un dan pejabatnya, dan laku di pasaran. Tetapi, dampak dari penjualan tersebut memantik otoritas setempat untuk menindak baik dari pedagang maupun penyedia kulitnya. “Pemerintah lokal menyatakan, fesyen yang sedang berlaku sekarang seperti menantang wewenang Pemimpin Tertinggi,” jelas si warga. Berkebalikan dari mantel parit panjang, jaket kulit sebenarnya sudah dipakai di Korea Utara sejak medio 2000-an. Maraknya gaya itu dipopulerkan oleh film-film dari Korea Selatan yang diselundupkan secara ilegal ke seluruh wilayah. (kpc) RSPAU dr. S. Hardjolukito, 444562,

, Denpom IV/2 Yogyakarta, 566103, 623733, puskodal_denpom42@yahoo.co.id, RSU Bethesda Lempuyangwangi, 512257, 588002 RS Condong Catur, (0274) 887494

tribunjogja.com

@tribunjogja

@tribunjogjafanspage

tribunjogja

tribunjogjatv


TRIBUN BIZ 3

JUMAT LEGI 26 NOVEMBER 2021

Excavator dan Wheel Loader SDLG Tangguh Juga Irit YOGYA, TRIBUN - PT Indotruck Utama Yogyakarta menggelar demo unit excavator E660FL dan wheel loader LG936L produksi SDLG. Dua alat berat tersebut memiliki banyak keunggulan. Manager Product SDLG PT Indotruck Utama, Hendry Gunawan mengungkapkan keunggulan excavator E660FL adalah irit bahan bakar. Perawatannya juga mudah, sehingga mekanik lokal bisa memperbaiki. “Pakai mesin Yanmar, jadi mekanik lokal sudah familier. Perawatan mudah, dan tentunya juga irit bahan bakar, tidak rewel. Selain itu, baja yang digunakan juga memiliki kekerasan yang bagus. Ada tambahan penguatan di arm dan boom excavator, jadinya kuat sekali,” ungkapnya, Kamis (25/11). Keunggulan lain dari excavator mini tersebut adalah pembuatannya dilakukan dengan sistem robotik di pabrik di Linyi, Shandong, China.

Meski baru diluncurkan pada 2018 lalu, pangsa pasar excavator mini ini sangat baik, terutama di Lampung dan Palu. Pemanfatannya di Lampung untuk penyiapan lahan perkebunan tebu, singkong, dan lain-lain. Sedangkan di Palu, ekskavator tersebut dimanfaatkan untuk penggalian pada pekerjaan konstruksi. Adapun wheel loader LG936L juga memiliki keunggulan dari segi perawatan dan harganya lebih murah dari merk lain. “Konsumen itu suka yang sederhana, simpel, perawatan juga mudah. Sengaja tidak dengan (sistem) komputerisasi, karena konsumen lebih familier. Kalau terlalu rumit, tentu butuh mekanik khusus. Kami menyesuaikan dengan konsumen saja,” terangnya. Dengan adanya demo tersebut, ia berharap semakin banyak konsumen yang memanfaatkan alat berat SDLG. Apalagi, banyak keunggulan yang ditawarkan dari produk-produk tersebut. (maw/ord)

PERKASA Excavator dan wheel loader SDLG dari PT Indotruck Utama memiliki banyak keunggulan. TRIBUN JOGJA/CHRISTI MAHATMA WARDHANI

Selisih Kenaikan Sampai Rp5.000

 Harga Minyak Goreng Terus Melonjak, Pemerintah Upayakan Pengendalian Pasar GUNUNGKIDUL, TRIBUN - Harga liter menjadi Rp18.500 per liter. Semenbeberapa bahan pokok di pasar mulai tara minyak goreng curah juga tak jauh merangkak naik menjelang momen pe- berbeda, hanya selisih Rp500 per liter rayaan akhir tahun. Di antaranya yang atau Rp18 ribu. Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo cukup menonjol adalah kenaikan harga meminta masyarakat agar tidak panik, minyak goreng. Kenaikan harga bahan pokok juga ter- lantaran kenaikan tersebut tidak hanya jadi di Gunungkidul. Kepala Seksi Distri- terjadi di Sleman. Saat ini Pemkab Slebusi, Bidang Perdagangan, Dinas Perin- man terus melakukan pemantauan hardustrian dan Perdagangan (Disperindag) ga di pasar rakyat. Pihaknya juga akan Gunungkidul, Sigit Haryanto menyampai- melakukan pengendalian agar kenaikkan kenaikan terjadi pada minyak goreng an harga tersebut tidak menyebabkan dampak yang luas. serta komoditas protein hewani. “Kemarin sudah difa“Minyak goreng baru silitasi dari Disperindag kelihatan naiknya belaTERUS MENINGKAT DIY dan Bulog dengan ada kangan ini. Telur ayam operasi pasar di Prambasempat naik tapi seka Harga beberapa nan sebanyak 500 paket. rang perlahan mulai tubahan pokok di Harga per paket Rp25 ribu run,” jelas Sigit, Kamis pasar mulai merangberisi 1 liter minyak go(25/11). kak naik menjelang reng dan 1 kilogram gula Kondisi berbeda jusmomen perayaan pasir. Selain itu kita juga tru terjadi pada minyak akhir tahun. pantau agar pasokan sergoreng kemasan, yang  Di antaranya yang ta distribusi cukup dan naiknya cukup significukup menonjol aman,” katanya. kan. Sigit mengatakan adalah kenaikan Bijak harga minyak goreng harga minyak Ia meminta masyarakat saat ini berada di level goreng. berbelanja dengan bijak Rp18 ribu per liter dari dan jangan ada panic buyang sebelumnya Rp14  Kenaikan harga ying hingga penimbunan ribu per liter. “Sampai minyak goreng stok. Pihaknya juga mesaat ini masih stabil di bahkan mencapai mastikan stok kebutuhan harga Rp18 ribu,” ungRp5.000, sehingga bahan pokok di Sleman kapnya. kini harganya di masih aman menjelang Sigit mengatakan kisaran Rp18.000. akhir tahun. Pemerintah upaya normalisasi harga pusat tengah menyiapkan sudah dilakukan lewat operasi pasar di empat titik. Adapun kegi- aturan terkait penjualan minyak goreng. atan ini bekerjasama dengan Disperindag Ke depan minyak goreng tidak boleh diDIY, BULOG, hingga Badan Musyawarah jual curah, sehingga semua produk yang Perbankan Daerah (BMPD) DIY. Disperin- diedarkan harus dalam bentuk kemasan. “Tujuannya untuk menjamin keadag Gunungkidul juga terus melakukan pemantauan ke sejumlah pasar sebagai manan pangan,” imbuhnya. Terpisah, Kepala Bidang Perdagangan langkah antisipasi jelang Nataru. Fokus pemantauan dilakukan pada ketersedia- Disperindag Sleman, Nia Astuti menyebut kenaikan harga komoditas untuk an hingga harga bapok. “Stok dijamin aman sampai Nataru menggoreng ini sudah mulai terjadi sejak Minggu lalu. Nia menduga hal nanti,” kata Sigit. Naiknya harga minyak goreng kemas- itu dipicu oleh kenaikan crude palm oil an dirasakan pula oleh pedagang ma- (CPO). Kemudian, banyak produk sawit kanan ringan. Seperti Silvia, pedagang yang saat ini dialihkan untuk biodesel jajanan di Taman Kuliner Wonosari. Me- sehingga ketersediaan minyak goreng di nurutnya, harga minyak kemasan yang pasaran berkurang. Harga saat ini, kata dia, sudah cukup biasanya dihargai kurang dari Rp30 ribu untuk dua liter, kini naik sampai Rp35 memberatkan masyarakat. Sebab, harga ribu. Ia biasanya membeli di swalayan eceran tertinggi (HET) minyak goreng sebenarnya di angka Rp13 ribu per liter. untuk kebutuhan usaha kecilnya itu. “Sekarang sudah mendekati harga Rp “Lumayan selisihnya sampai Rp5 ribu, tapi ya mau bagaimana lagi,” kata 19 ribu per liter. Kami sebenarnya cukup khawatir juga, tapi bagaimana pun warga asal Semanu ini. Di Sleman, harga minyak goreng ke- ini tidak bisa dikendalikan oleh level damasan naik dari harga Rp17.500 per erah,” kata dia. (alx/maw/rif)

tribunjogja.com

@tribunjogja

Harbokir Kembali Hadir di Perayaan 31 Tahun JNE JAKARTA, TRIBUN - JNE kembali menggelar Harbokir atau Hari Bebas Ongkos Kirim untuk merayakan hari ulang tahunnya. Program ini siap dinikmati kembali oleh seluruh pelanggan setia. Dalam perayaan HUT JNE ke-31 dengan tema “Maju Indonesia”, Harbokir akan digelar selama dua hari, yaitu pada 26 - 27 November 2021. Program ini melibatkan beberapa marketplace, yaitu Tokopedia, Bukalapak, dan Elevania dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Pada penyelenggaraannya ke-6 kali ini, Harbokir berlaku untuk semua pelanggan yang tergabung sebagai member JLC (JNE Loyalty Card) di seluruh Indonesia dengan pengiriman maksimum 2 kilogram per resi. Program free ongkos kirim (ongkir) ini dapat digunakan pada kiriman dengan layanan Reguler dengan tujuan pengiriman dalam kota yang sama, serta antar kota dalam 1 provinsi. Eri Palgunadi, VP of Marketing JNE, mengatakan, JNE bersyukur sampai di usia 31 tahun, masih dapat berbagi kebahagiaan kepada pelanggan setia. Sejak diadakan pertama kali dalam perayaan HUT JNE Ke-26 pada tahun 2016 lalu, Harbokir langsung mendapatkan antusiasme yang tinggi dari masyarakat. “Terlebih di masa pandemi kali ini, Harbokir kembali dihadirkan dengan harapan JNE dapat membantu usaha kecil menengah (UKM) untuk tetap berinovasi dan meningkatkan penjualannya,” kata Eri, Kamis (25/11). Harbokir pun telah menjadi salah satu momen peak season bagi JNE, seperti halnya Harbolnas, Lebaran, Hari Natal dan Tahun baru. Pada momen-momen itu, jumlah pengiriman JNE meningkat rata-rata sekitar 20-30% atau bahkan lebih, dibanding hari biasa. Eri juga menyampaikan harapannya agar Harbokir 2021 dapat kembali mendorong minat orang untuk berbelanja online. “Harbokir dapat dirasakan manfaatnya tidak hanya oleh online seller, tapi juga para pembeli selama periode promo ber-

ISTIMEWA

BEBAS ONGKIR - Program Hari Bebas Ongkos Kirim kembali digelar JNE untuk merayakan hari ulang tahunnya yang ke-31.

langsung,” katanya. Selain program Harbokir, JNE juga kembali memberikan promo khusus kepada pelanggan setia yang telah bergabung menjadi member JLC. Sebanyak 31 pelanggan terpilih akan mendapatkan subsidi ongkir sebagai dukungan untuk sociocommerce, double point untuk seluruh member pada tanggal 26-30 November 2021. Ada pula lomba pantun testimoni di website jlc.jne.co.id, dan paket bundling penukaran poin dengan Buku Bahagia Bersama dan voucher ongkir yang dimulai pada 11 November 2021 (selama stok tersedia). Serta, flash sale berupa penukaran 31 poin dengan voucher ongkir senilai Rp30.000 dan penukaran poin dengan harga khusus untuk produk Modem Orbit yang akan dimulai 26 November 2021 (periode terbatas, selama stok tersedia). (rls/ord)

Lebih dari 7,1 Juta Pekerja Telah Terima BSU JAKARTA, TRIBUN - Kementerian Ketenagakerjaan mencatat sekira 7.163.043 pekerja/buruh telah menerima bantuan pemerintah berupa subsidi gaji/upah (BSU) pada tahun 2021. Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah, mengatakan bahwa pihaknya terus mempercepat penyaluran BSU. Salah satunya dengan menerbitkan Permenaker Nomor 21 Tahun 2021 terkait aturan perluasan penerima BSU tahun 2021. Ida menyebut perluasan ini untuk mengefektifkan sisa anggaran BSU tahun 2021. “Anggaran ini dapat mendorong tercapainya target BSU sebagai upaya mitigasi dampak pandemi pada sektor ekonomi,” kata Menaker dalam keterangannya, Kamis (25/11). Hingga saat ini, kata Ida, BPJS Ketenagakerjaan telah menyerahkan 8.283.364 data calon penerima BSU tahun 2021. Data tersebut sudah mencakup penerima BSU melalui skema perluasan sebanyak 517.120 calon penerima. Menaker juga mengungkapkan, calon penerima BSU yang tidak dapat menerima BSU di antaranya akibat duplikasi data dengan penerima bansos atau bantuan pemerintah lain seperti program Kartu Prakerja, PKH, dan BPUM. “Saat ini terdapat 392.018 data yang masih memerlukan perbaikan. (Tribun Network)

@tribunjogjafanspage

tribunjogja

tribunjogjatv


JOGJA REGION 4

JUMAT LEGI 26 NOVEMBER 2021

GTT Bantul Ukir Prestasi Lewat Inovasi Video Bahan Ajar BANTUL, TRIBUN - Inovasi metode ajar dalam mencerdaskan anak bangsa ditunjukkan oleh Indri Astuti, seorang guru tidak tetap (GTT) di Bantul. Caranya mengajar bahasa Indonesia patut diapresiasi. Perempuan kelahiran 23 Mei 1989 itu, saat ini adalah guru bahasa Indonesia di dua sekolah sekaligus, yakni SMP N 1 Bantul, dan MTs Ma’arif Dlingo. Selain teori, ia juga memotivasi dan mengajak anak didiknya untuk berprestasi dengan membuat puisi dan cerpen. Karya sastra dari para muridnya itu dikumpulkan menjadi buku dan hingga saat ini telah terkumpul 25 judul. Kepiawaiannya mengajari dan memotivasi anak didik membuat karya sastra itu membuat SMP Negeri 1 Bantul diganjar prestasi. “Menjadi Sekolah percontohan literasi tingkat nasional 2021,” kata dia, Kamis (25/11) siang. Seorang muridnya bahkan berhasil menyabet juara 3 kontes menulis puisi tingkat nasional. Selama pandemi, siswa tak berhenti produktif meski harus belajar dari rumah. Ada puluhan judul buku dari kumpulan karya sastra siswa yang berhasil diterbitkan. Indri juga membuat visualisasi ba-

han ajar cara membuat puisi selama pandemi. Berkat video itu, Indri terpilih masuk dalam 20 finalis terbaik dalam sayembara video bahan ajar Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan, Pendidikan Dasar (GTK Dikdas) Kemendikbud tahun 2020. Sebelum itu, guru yang aktif menulis cerita di koran itu juga mengikuti instruktur pembelajaran sastra berbasis digital di Jakarta tahun 2019. Ia menjadi peserta dengan video pembelajaran terbaik. Dari situ, Indri turut dalam diskusi kelompok terpumpun pembuatan video bahan ajar bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (BIPA) di Korea Selatan pada 27 November 2021 mendatang. Undangan dari Kedutaan Besar Republik Indonesia di Seoul itu menjadi kado indah baginya di Hari Guru Nasional yang diperingati tiap 25 November. Menurut Indri, walaupun masih menjadi guru tidak tetap, tetap harus berjuang dan semangat mengajar anak-anak. “Tugas semua guru, baik GTT dan PNS sama, yaitu mengajar anak. Saya berharap, di Hari Guru Nasional ini, para guru tetap semangat mengajar dan mengajak anak berprestasi, dengan caranya masing-masing,” kata dia. (rif)

TRIBUN JOGJA / AHMAD SYARIFUDIN

SUDAH BERJILID - Indri Astuti sedang membaca karya sastra para muridnya yang sudah diterbitkan sebagai buku, Kamis (25/11). INSET: Indri sedang memberikan materi kepada anak didiknya di SMPN 1 Bantul.

Tujuh Siswa Terpapar Covid-19, SLBN 1 Gunungkidul Ditutup GUNUNGKIDUL, TRIBUN - Tujuh pelajar Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri 1 Gunungkidul, Wonosari dilaporkan terpapar Covid-19. Aktivitas pendidikan di sekolah tersebut pun kini dihentikan sementara waktu. Kepala SLBN 1 Gunungkidul, Widi Pranyata mengatakan, kondisi para siswa itu diketahui seusai uji swab massal secara acak. “Sampai hari ini sudah 129 anak yang mengikuti swab massal, dari total 174 pelajar dan 52 guru,” kata Widi kepada wartawan, Kamis (25/11). Ketujuh pelajar itu berasal dari Kapanewon Semanu dan Ponjong. Widi mengatakan dua pelajar di antaranya menempati asrama yang disediakan sekolah. Meski demikian, seluruh pelajar yang dinyatakan terpapar tersebut tidak menunjukkan gejala. “Mereka dalam kondisi sehat meski sudah dinyatakan positif,” ungkapnya. Setelah hasil pemeriksaan keluar, Widi mengatakan keputusan cepat langsung diambil. Seluruh pelajar yang terpapar kini sudah menjalani isolasi mandiri (isoman), alias ter-

pisah ruang dengan pelajar lainnya. Aktivitas sekolah juga berhenti sementara waktu dan pembelajaran kembali dialihkan secara virtual atau jarak jauh. “Rencananya sampai 6 Desember, tapi itu tergantung pada hasil swab berikutnya,” jelas Widi. Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Gunungkidul, Dewi Irawaty melaporkan pada Rabu (24/11) lalu ada empat kasus baru konfirmasi positif Covid-19 yang berasal dari SLBN 1 Gunungkidul. Adapun pada Kamis, dilaporkan adanya tambahan sebanyak empat kasus baru. Hingga kini, Gunungkidul mencatatkan 11 kasus aktif. “Hari ini (kemarin) ada tambahan dari SLBN 1 Gunungkidul,” kata Dewi. Ia mengatakan upaya tracing hingga kini masih terus dilakukan, baik di lingkungan sekolah hingga warga kontak erat. Dewi pun berharap agar masyarakat tetap mengedepankan protokol kesehatan (prokes) mengingat penularan masih terjadi. (alx)

Polisi Tangkap AIS Karena Tega Mencabuli Keponakan KULON PROGO, TRIBUN - Lelaki berinisial AIS (45) di Kabupaten Kulon Progo tega mencabuli keponakannya yang masih berusia 14 tahun. Pelaku saat ini sudah diamankan oleh Kepolisian Resor (Polres) Kulon Progo. Kapolres Kulon Progo, AKBP Muharomah Fajarini mengatakan pelaku melakukan pencabulan sebanyak dua kali di rumahnya. “Yang pertama, pelaku melakukannya pada Selasa (19/10) sore dan kedua pada Sabtu (23/10) siang,” katanya saat konferensi pers di Polres Kulon Progo, Kamis (25/11). Ia menjelaskan, kronologinya berawal ketika korban tidur di rumah pelaku dan melihat pamannya itu menutup jendela kamar. Kemudian korban ingin pulang ke rumah tetapi oleh pelaku ditahan dan disuruh untuk tidur lagi. Selanjutnya, pelaku tidur di samping korban lalu pencabulan terjadi. Setelah itu, pelaku pergi dari rumahnya. “Korban pulang dan melaporkan perbuatan sang paman ke orang tuanya. Karena tidak terima, orang-

BIN Jemput Bola Gelar Vaksinasi di Sentolo tribunjogja.com

TRIBUN JOGJA/SRI CAHYANI PUTRI PURWANINGSIH

BARANG BUKTI - Kapolres Kulon Progo, AKBP Muharomah

Fajarini (tengah) didampingi jajarannya menunjukkan barang bukti dalam kasus pencabulan terhadap gadis di bawah umur, Kamis (25/11).

tua korban kemudian melaporkan perbuatan pencabulan itu ke Polres Kulon Progo melalui Aplikasi Humas Presisi yang kemudian kami tindaklanjuti,” terang Fajarini. Polisi menyita barang bukti berupa pakaian yang dikenakan pelaku dan korban. Ada pula alat bukti berupa surat visum korban. Pelaku kini dijerat dengan Undang-undang tentang perlindungan anak. Ia terancam penjara 5 tahun dan maksimal 15 tahun. Kapolres mengimbau ma-

syarakat untuk melaporkan tindak pencabulan atau kekerasan terhadap anak kepada pihak berwajib. Masyarakat juga bisa melapor melalui aplikasi Humas Presisi sehingga tidak perlu datang ke kantor polisi. Pelaku AIS mengaku nekat melakukan pencabulan karena di luar pikiran. Dirinya juga tidak mengancam maupun memberikan iming-iming apapun kepada korban. “Saya tidak sadar (melakukan pencabulan). Baru satu kali melakukannya,” ujarnya. (scp)

BADAN Intelijen Negara (BIN) kembali melakukan vaksinasi secara door to door di Kabupaten Kulon Progo. Upaya percepatan secara jemput bola tersebut untuk memfasilitasi masyarakat yang sudah lansia maupun penyandang disabilitas. Koordinator vaksinasi, Wury Atmaja mengatakan sebelumnya BIN telah melaksanakan vaksinasi door to door pada 28 Agustus 2021, me-

@tribunjogja

Upah Mengajar Hanya Rp150 Ribu Sebulan  Pendapatan Rendah, Kesejahteraan Guru Honorer Dianggap Belum Banyak Berubah GUNUNGKIDUL, TRIBUN - Nasib guru honorer terbilang masih penuh keprihatinan dan perhatian dari pemerintah dinilai belum memenuhi harapan. Hal itu bisa terlihat dari masih rendahnya upah yang diterima. Kondisi rendahnya upah guru honorer masih bisa ditemui di beberapa wilayah di DI Yogyakarta. Di Gunungkidul, sekitar 900 guru honorer berstatus guru pengganti mendapat upah kurang dari Rp800 ribu per bulan. Sedangkan yang belum berstatus guru pengganti mendapat upah lebih rendah lagi, kisaran Rp150 ribu-500 ribu. “Saat ini bayaran guru honorer masih di bawah standar upah yang layak,” ungkap Ketua Forum Honorer Sekolah Negeri (FGHSN) Gunungkidul, Aris Wijayanto, dihubungi pada Kamis (25/11). Status guru pengganti merupakan pengangkatan guru honorer sebagai tenaga pendidik. Menurut data FHSN Gunungkidul, ada seribu lebih guru honorer dan sebagian kecil belum berstatus sebagai guru pengganti. Aris menyebut, masalah upah masih perlu menjadi perhatian pemerintah. Meski sudah banyak perbaikan kesejahteraan bagi guru honorer, ia menilai masih banyak yang perlu dilakukan. “Seperti, proses rekrutmen lewat mekanisme pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK). Menurut kami itu belum menyelesaikan permasalahan,” jelasnya. Aris menilai proses rekrutmen masih sarat dengan kendala, seperti molornya proses hingga carut-marutnya validasi data pokok pendidikan (dapodik) sebagai indikator dasar penilaian. Ia pun berharap pemerintah membuat ke-

nyasar 800 orang di Kalurahan Srikayangan, Kapanewon Sentolo. Kemudian pada Kamis (25/11) kemarin menyasar 400 orang di Kalurahan Tuksono, Sentolo. “Harapannya, masyarakat yang belum divaksin dapat menggunakan kesempatan sebaik-baiknya, sehingga tercipta herd immunity (kekebalan komunal) sesuai target pemerintah serta sesuai arahan Kepala

BELUM BERPIHAK  Nasib guru honorer

terbilang masih penuh keprihatinan dan perhatian dari pemerintah dinilai belum memenuhi harapan.  Hal itu bisa terlihat dari masih rendahnya upah yang diterima para guru honorer.  Di Gunungkidul, ada guru honorer hanya diganjar upah Rp150 ribu-500 ribu sebulan. bijakan yang lebih seimbang untuk guru honorer. Terlepas dari itu, ia tetap mengapresiasi perhatian yang sudah diberikan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunungkidul pada guru honorer, terutama selama tiga tahun terakhir. Salah satunya dengan menerapkan sistem pengangkatan status sebagai guru pengganti. “Kami juga berharap di

Sleman. Ada insentif yang diberikan pemkab setempat setiap tiga bulan sekali. Guru honorer K2 yang memenuhi ketentuan jam ajar bisa mendapatkan insentif Rp1,2 juta. “Kalau tidak terpenuhi, dapat Rp750ribu setiap bulan, tetapi diterima tiga bulan,” kata Ketua Forum Honorer Kategori 2 Sleman, Eka Mujianta. Ia mengungkapkan ada lebih dari 1.000 guru honorer di Sleman dan kesejahteraannya meningkat setelah ada skema PPPK. Saat ini ada sekitar 100 guru yang belum menjadi PPPK, karena berbagai kondisi. Ia berharap agar guru honorer dan tenaga pendidik yang sudah lama mengabdi bisa dipermudah dalam mendaftar menjadi calon pegawai negeri sipil (CPNS) maupun PPPK. Guru honorer sebuah SMP di Sleman, Rahmad Eko S (24) mengaku gajinya sebagai guru honorer sudah mencukupi. Haknya sebagai pengajar pun selalu terpenuhi. (alx/scp/maw)

Minimal Sentuh UMK SEKRETARIS Daerah (Sekda) DIY, Kadarmanta Baskara Aji mengatakan, saat ini ada sekitar 10 ribu hingga 12 ribu guru honorer di DI Yogyakarta. Sebagian besar belum bisa diangkat statusnya lantaran kuota lowongan CPNS maupun PPPK tahun 2021 ini tergolong minim. Dia mengklaim guru honorer maupun tenaga bantuan (naban) di bawah naungan Pemerintah DIY telah diupah secara layak. Bahkan, gaji bulanannya sudah melampaui UMK. “Guru di sekolah negeri itu yang tidak masuk PNS dan PPPK kan statusnya sebagai naban. Nah, kalau naban sudah kita berikan lebih dari UMK,” terang Aji, Kamis (25/11). Menurutnya, yang perlu menjadi perhatian adalah guru honorer di sekolah swasta atau di luar naungan pemerintah daerah. Aji mendorong agar sekolah yang merekrut guru honorer dapat memberi upah secara layak. Meski penghitungan upah ditentukan dari jam mengajar, perlu diupayakan agar upah guru minimal dapat menyentuh UMK di

BIN,” ucap Wury di sela vaksinasi. BIN menyediakan berbagai macam door prize untuk menarik minat masyarakat agar mau divaksin. Petugas akan memberikan nomor ke setiap masyarakat yang sudah divaksin, untuk diundi di akhir kegiatan. Ia menilai capaian vaksinasi di Kulon Progo relatif tinggi dibandingkan wilayah lain, karena sudah di atas 85 persen untuk dosis perta-

@tribunjogjafanspage

2022 mendatang, selain PPPK juga dibuka formasi untuk tenaga pendidikan. Sebab, itu menjadi satu kesatuan yang tak terpisahkan dari profesi guru,” ujar Aris. Upah rendah juga dialami guru honorer di Kulon Progo. Di wilayah ini setidaknya ada 1.730 guru honorer dan tenaga non PNS di jenjang TK hingga SMP. Kepala Bidang Pembinaan Ketenagaan, Disdikpora Kulon Progo, Rohyatun Budi Respati mengatakan Disdikpora memberi honor Rp1 juta per bulan, selama 13 bulan untuk guru honorer. Besaran upah itu diakuinya masih di bawah upah minimum kabupaten (UMK), karena menyesuaikan anggaran. “Itu juga merupakan PR kami. Harapan kami sesuai upah minimum kabupaten (UMK). Namun (kendalanya), terkait dengan kemampuan keuangan daerah,” kata Rohyatun. Insentif Nasib lebih beruntung dirasakan guru honorer di

masing-masing daerah. Plt Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Gunungkidul, Ali Ridlo mengatakan pengangkatan guru honorer idealnya memerlukan berbagai pertimbangan. “Setidaknya kompetensi guru juga jadi pertimbangan, bukan sekadar pengangkatan,” kata Ali. Berkaca pada pengalaman terdahulu, menurutnya pengangkatan guru honorer saat itu hanya berpatokan pada masa kerja, tanpa mempertimbangkan kompetensi. Itu sebabnya, Ali memandang proses seleksi tetap dibutuhkan untuk menjamin kualitas guru. Jika tidak, bisa berpengaruh pada kualitas pendidikan bagi pelajar. “Seperti saat ini, mutu pendidikan Gunungkidul masih terbilang rendah, salah satu penyebabnya dari situ,” ujarnya. Ali pun berharap para guru honorer memanfaatkan momen rekrutmen PPPK, sebagai upaya meningkatkan kesejahteraan guru honorer. (alx/ tro)

ma. Menjelang libur Natal 2021 dan Tahun Baru 2021 (Nataru), masyarakat dihimbau untuk tetap menjalankan protokol kesehatan (prokes) meski sudah divaksin Covid-19. Serta menghindari kerumunan. “Kita upayakan dalam membantu pemerintah termasuk TNI/Polri agar di akhir 2021 semua masyarakat sudah tervaksin,” ujarnya. Peserta vaksinasi, Raptowiyono

tribunjogja

Mugiyo (70) mengaku sangat terbantu dengan adanya vaksinasi door to door oleh BIN. Sebab, dirinya tidak mampu bila harus vaksin di fasilitas layanan kesehatan (fasyankes) mengingat usianya yang sudah lansia. “Saat disuntik vaksin, saya juga tidak merasakan apa-apa. Pak dukuh nanti juga akan memberikan informasi untuk pelaksanaan vaksinasi dosis kedua,” katanya. (scp)

tribunjogjatv


MALIOBORO BLITZ 5

JUMAT LEGI 26 NOVEMBER 2021

Sekolah Ditutup Sementara Pemkot Laporkan Empat Siswa di Kota Yogya Terpapar Covid-19 YOGYA, TRIBUN - Sedikitnya empat siswa peserta pembelajaran tatap muka (PTM) di salah satu sekolah Kota Yogyakarta dinyatakan terpapar Covid-19. Atas temuan tersebut, sekolah ditutup sementara. Temuan tersebut, merupakan hasil skrining acak yang menyasar anak, guru, maupun tenaga kependidikan seluruh SD, dan SMP. Ketua Harian Satgas Penanganan Covid-19 Kota Yogyakarta, Heroe Poerwadi, mengatakan, keempat siswa itu, berasal dari sekolah yang sama. Hanya saja, saat ditanya sekolah mana yang dimaksud, ia memilih bungkam. Dirinya pun enggan menyebut, siswa itu berada di jenjang SD, atau SMP. “Dari 1.015 anak yang kita tes, dari 14 sekolah, ada 4 orang anak yang positif. Mereka dari sekolah yang sama. Tapi, itu kondisinya baik, semuanya OTG (orang tanpa gejala), dan menjalani isolasi,” katanya, Kamis (25/11) siang. Sebagai tindak lanjut, Pemkot Yogyakarta lewat Puskesmas di wilayah sekolah tersebut, langsung melakukan langkah pelacakan, guna memastikan sejauh mana sebaran virus. Namun, sampai sejauh ini, Heroe menandaskan, belum dijumpai penularan di lingkup sekolah setempat. “Total kontak erat dari keempat siswa itu ada 59 orang, ya. Jadi, 17 orang siswa yang satu rombel (rombongan belajar), kemudian sisanya keluarga dari anak-anak itu. Sudah saya pantau langsung tadi. Tracing sudah berjalan sekitar 70 persen, hasilnya semua masih negatif,” cetusnya. Walau begitu, Wakil Wali Kota Yogyakarta itu memastikan, untuk sementara, kegiatan belajar mengajar di salah satu sekolah tersebut dihentikan. Sehingga, kegiatan belajar mengajar (KBM) secara luring tidak dilaksanakan.

CEGAH PENULARAN zz Satu sekolah di Kota Yogya ditutup sementara lantaran empat siswa terpapar Covid-19.

zz Pemkot melakukan tes untuk 1.015 anak dari 14 sekolah.

zz Empat siswa tersebut berstatus OTG (orang tanpa gejala), dan menjalani isolasi.

zz Tracing sudah berjalan sekitar 70 persen, hasilnya semua masih negatif.

“Ya, sekolahnya dihentikan dulu, karena kita sekarang kan juga masih proses tracing. Apalagi, keempat siswa yang positif itu dari satu sekolah yang sama,” ujarnya. Heroe pun menyebut, di antara empat anak yang terpapar Covid-19, beberapa memang tak berdomisili di kota pelajar, meski berstatus warga Kota Yogyakarta. Namun, berdasar hasil tracing yang telah mencakup mayoritas kontak erat, dirinya meyakini prokes di sekolah berjalan baik. “Yang penting kalau kontak eratnya negatif, berarti prokes sekolah itu bagus. Kita curigai, yang terdeteksi itu cuma cangkangnya, karena CT di 37, atau 39,” katanya. “Dan dari hasil penelusuan keempat anak itu, semua punya riwayat yang bermacam-macam. Ada yang tinggalnya tidak di kota, ada yang orang tuanya sempat terpapar Juli silam, kemudian ada juga yang orang tuanya baru pindah dari Makassar ke Kota Yogyakarta,” tambah Heroe. Adapun skrining acak untuk para peserta PTM sudah mulai digulirkan sejak Senin (22/11) lalu. Skrining menyasar setidaknya 10 persen dari siswa, atau minimal 30 anak, ditambah 3 guru tiap SD-SMP, atau sederajat. Hanya saja, Pemkot Yogykarta tidak menggunakan metode rapid test antigen seperti rencana awal. Untuk mempertegas diagnosa, maka swab PCR ditempuh, dengan melibatkan tenaga

kesehatan Puskesmas di wilayah. Penambahan kasus Sementara itu, jumlah orang yang terinfeksi virus Corona di DIY pada Kamis (25/11) dilaporkan bertambah sebanyak 79 kasus. Dengan penambahan itu maka total kasus terkonfirmasi di wilayah ini menjadi 156.606 pasien. Juru Bicara Pemda DIY untuk Penanganan Covid-19, Berty Murtiningsih, mengatakan, penambahan kasus baru diperoleh dari upaya tracing kontak kasus positif yakni berjumlah 73 kasus. Kemudian, sisanya sebanyak 6 kasus diperoleh dari hasil periksa mandiri. “Distribusi kasus terkonfirmasi Covid-19 menurut domisili wilayah kabupaten dan kota adalah Kota Yogyakarta 1 kasus, Bantul 37 kasus, Kulon Progo 11 kasus, Gunungkidul 6 kasus, dan Sleman 24 kasus,” terang Berty. Dia melanjutkan, pasien sembuh bertambah 20 kasus. “Sehingga total sembuh menjadi 150.874 kasus,” tandasnya. Distribusi kasus sembuh menurut domisili wilayah kabupaten dan kota adalah Kota Yogyakarta 1 kasus, Bantul 11 kasus, Kulon Progo 2 kasus, Gunungkidul nol kasus, dan Sleman 6 kasus. Sementara itu, tidak ada pasien yang dilaporkan meninggal akibat virus Corona. Sehingga total kasus meninggal di wilayah ini tetap sebanyak 5.263 kasus. (aka/tro)

DAPAT SUNTIKAN

- Seorang pekerja di Pasar Beringharjo, Kota Yogyakarta, tengah mendapat suntikan vaksin Covid-19, Kamis (25/11).

TRIBUN JOGJA/AZKA RAMADHAN

Kaji Kebijakan Ganjil Genap di Malioboro zzPPKM di DIY Naik ke Level 3 Saat Nataru YOGYA, TRIBUN - Pemerintah DIY bersama kepolisian tengah mengkaji penerapan kebijakan ganjil-genap pelat nomor kendaraan yang melintas di wilayah ini. Hal ini untuk mengurangi jumlah masyarakat yang berkunjung di tempattempat wisata. “Nanti kita akan atur ganjil genap untuk destinasi wisata. Nanti kita arahkan untuk pengunjung sisi selatan misalnya itu ganjil di sisi utara genap,” ujar Sekretaris Daerah (Sekda) DIY, Kadarmanta Baskara Aji, Kamis (25/11). Salah satu kawasan yang bakal menerapkan skema ganjil genap adalah Malioboro. Sebab, ikon Kota Yogyakarta itu selalu dikerubungi wisatawan tiap malam pergantian tahun. “Kita juga akan menerapkan itu, khusus sepeda motor nggak usah. Ini lagi mengkaji pengatur-

annya seperti apa,” paparnya. Lebih jauh, dalam Inmendagri tersebut pemerintah menerbitkan larangan mudik untuk Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun masyarakat umum saat libur Nataru. Kendati demikian pemerintah menyatakan tidak akan ada penyekatan di wilayah perbatasan. Larangan itu bertujuan mencegah atau mengurangi klaster penularan Covid-19 di lingkungan keluarga. “Kita lakukan (pemeriksaan) sampel saja atau acak. Bisa saja kendaraan umum kecil atau sampel kendaraan pribadi boleh saja yang penting kita atur supaya pengambilan sampel tidak menimbulkan kemacetan,” jelasnya. Aji menuturkan, sesuai dengan keputusan Inmendagri, tempat wisata di DI Yogyakarta diizinkan buka saat li-

bur Natal dan Tahun Baru (Nataru). Namun pembukaan dilakukan secara terbatas dan wajib menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Misalnya, optimalisasi penggunaan aplikasi Peduli Lindungi untuk skrining wisatawan maupun melakukan pembatasan kapasitas pengunjung sebesar 50 persen dari total kapasitas. Jangan khawatir Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X, juga menyatakan siap menerapkan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 3 di wilayahnya saat libur Nataru. “Ya nggak papa, dengan PPKM level 3 kita kembali agak memberikan pengetatan, tapi pengetatannya seperti apa saya belum tahu. Itu tergantung keputusan dari Jakarta,” terang Sri Sultan. (tro)

Minta Warga Disiplin Prokes di Tempat Wisata YOGYA, TRIBUN - Pembinaan Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Rescue Istimewa di DI Yogyakarta meminta masyarakat untuk tetap menegakkan protokol kesehatan (prokes). Mereka berharap masyarakat tidak lengah terhadap pandemi meski angka kasus Covid-19 di DIY sedang turun. Koordinator Satlinmas Rescue Istimewa Wilayah I DI Yogyakarta, Sunu Handoko Bayu Sagara, menjelaskan, itu merupakan salah satu tugas tim untuk tetap mengingatkan masyarakat mengimplementasikan prokes di masa pandemi Covid-19. Semenjak pandemi, mereka diminta untuk melakukan tugas tambahan, salah satunya mengingatkan masyarakat agar tidak lengah prokes, apalagi ketika sedang berada di kawasan wisata. “Beberapa waktu lalu, awal Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), kami juga meminta pengunjung wisata untuk putar balik. Sehingga, tidak ada satupun wisatawan yang lewat di wilayah pantai,” kata Sunu dalam podcast Bincang Kita berjudul ‘Fungsi Linmas dalam Penegakan Protokol Kesehatan’ yang disiarkan di kanal YouTube Tribun Jogja Official, Kamis (25/11). Meski saat ini wilayah pantai relatif banyak yang sudah dibuka untuk wisatawan, namun ketugasan Satlinmas, kata Sunu, tidak berhenti. Sesuai dengan surat perintah Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), pihaknya diminta untuk melakukan patroli penggunaan tribunjogja.com

TRIBUN JOGJA/ARDHIKE INDAH

BERDIALOG

- Podcast Bincang Kita berjudul ‘Fungsi Linmas dalam Penegakan Protokol Kesehatan’ yang disiarkan di kanal YouTube Tribun Jogja Official, Kamis (25/11).

masker yang baik dan benar kepada pengunjung. “Kami sapa, kami imbau mereka terkait penggunaan masker yang baik dan benar. Kalau tidak menggunakan atau tidak membawa masker, kami berikan masker,” paparnya. Untuk menyukseskan penekanan penyebaran virus corona, anggota Satlinmas Rescue Istimewa Wilayah I DIY juga meminta pedagang di seputaran pantai agar memberikan contoh baik bagi tamu. “Saya salut dengan pedagang yang ada di wilayah operasi kami yang terletak berbatasan dengan Wonogiri, Pantai Sadeng, Pantai Wediombo dan sekitarnya, mereka akan saling mengingatkan satu sama lain terkait masker dan prokes lainnya,” beber Sunu. Kepala Bidang Perlindungan Masyarakat Satpol PP DIY, Ilham Junaedi, mengapresiasi kinerja Satlinmas Rescue Istimewa ini. Menurutnya, rekan satlinmas mampu membantu pemerintah untuk mengimbau ma-

syarakat agar mau menerapkan prokes di masa pandemi Covid-19. “Saat ini, kami memiliki 328 personel untuk Satlinmas Rescue Istimewa di 7 wilayah yang tersebar di empat kabupaten. Mereka akan terus melakukan patroli prokes, selain menjaga keamanan pantai, agar semata-mata kita semua juga aman dari virus,” bebernya. Sekretaris Komisi A DPRD DIY, Retno Sudiyanti, turut memberikan pujian kepada anggota Satlinmas Rescue Istimewa di tujuh wilayah tersebut. Selama masa pandemi, Retno sering berkeliling untuk memastikan penerapan prokes di wilayah-wilayah yang berpotensi menjadi titik penyebaran. “Masa seperti ini, satlinmas menjadi ujung tombak untuk terus mengawasi prokes di masyarakat. Maka, kami dari Komisi A DPRD DIY berupaya untuk mendukung kebutuhan secara anggaran ya. Jangan sampai, mereka juga kekurangan,” papar Retno. (ard/ord)

@tribunjogja

@tribunjogjafanspage

tribunjogja

tribunjogjatv


JATENG SQUARE 6

JUMAT LEGI 26 NOVEMBER 2021

Tebing 15 Meter Longsor MAGELANG, TRIBUN - Akses jalan penghubung di Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang, tepatnya antar dua dusun yakni Simpir Gunung menuju Krajan tertutup akibat longsoran material tanah imbas hujan deras yang mengguyur Magelang sejak sore tadi, Kamis (25/11). Hujan dengan intensitas sedang itu, mengakibatkan tebing setinggi 15 meter dengan panjang 7 meter terkikis bersamaan dengan pohon bambu. Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Magelang, Gunawan Imam Suroso menuturkan, pihaknya sudah melakukan penanganan darurat untuk memotong bambu yang menutupi jalan. “Tadi, petugas sudah dikerahkan untuk melalukan pemotongan bambu saja. Dari hasil koordinasi dengan Pemdes untuk penanganan darurat pembersihan material tanah dilakukan besok hari (hari ini),” terangnya. Sementara itu, untuk akses jalan penghubung belum bisa dilewati kendaraan. Apalagi pergerakan tanah masih terjadi dikhawatirkan terjadi longsor susulan. “Kami tutup sementara malam ini. Menunggu besok untuk dilakukan pembersihan. Untuk jalan, kami alihkan sementara ke jalur alternatif,” tandasnya. (ndg)

DOK. BPBD MAGELANG

TERTUTUP - Jalan penghubung dua dusun yakni Simpir Gunung menuju Krajan tertutup akibat longsoran,

pada Kamis (25/11).

Jalur Evakuasi Rusak, Warga Datangi Dewan DPRD Klaten Janji Anggarkan di Tahun 2022 KLATEN, TRIBUN - Puluhan warga Desa Sidorejo, Kecamatan Kemalang, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, ramai-ramai mendatangi Gedung DPRD Klaten. Kedatangan mereka untuk mengadukan nasib Jalan Deles-Kaliwuluh yang sudah rusak sejak beberapa tahun terakhir. Jalan yang melintasi desa di lereng Gunung Merapi itu merupakan akses bagi warga yang tinggal di kawasan rawan bencana (KRB) I, II dan III untuk melakukan evakuasi jika gunung setinggi 2.910 meter di atas permukaan laut (MdPL) itu erupsi. Mereka datang sekitar pukul 09.30 WIB. Aparat kepolisian berjaga-jaga di sekitar gedung DPRD Klaten. Sekitar pukul 10.00 perwakilan warga diterima oleh Komisi III DPRD Klaten, yang diketuai oleh Basuki Efendi di ruang rapat lantai II DPRD Klaten. Ketua RW 6 Desa Sidorejo, Suharto menyebut jika tujuan dari kedatangannya ke DPRD untuk meminta percepatan pembangunan jalan yang sudah rusak itu. “Tujuan kami sesuai dengan apa yang disuarakan teman-teman, agar jalan segera dibangun, bukan sekedar diperbaiki, karena jalannya sudah rusak parah dan akibatnya berpengaruh ke

TRIBUN JOGJA / ALMURFI SYOFYAN

AKSI - Warga Desa Sidorejo, Kecamatan Kemalang, Kabupaten

Klaten saat mendatangi Kantor DPRD Klaten, Kamis (25/11).

Warga, kata dia, telah semua sektor,” ucapnya saat berupaya melakukan peditemui di gedung dewan. ngurukan jalan Ia menberlubang dejelaskan, ngan menggusaat Gunakan tanah, nung Merapi tapi tidak bererupsi, wartahan lama dan ga setempat kembali rusak. sangat kesuKetua Kolitan untuk misi III DPRD melakukan Klaten, Basuki evakuasi kaEfendi mengarena rusaktakan jika pinya Jalan Dehaknya bakal les-Kaliwuluh mendorong ektersebut. sekutif untuk “Saat erupmenganggarsi Merapi juga Suharto kan pembasusah untuk ngunan jalan evakuasi ini Warga Sidorejo tersebut pada efeknya sudah ke beberapa sektor, mu- tahun 2022. “Kita upayakan untuk dilai dari sosial, ekonomi hingga sektor lainnya,” kata dia. anggarkan tahun 2022. Ini Ia mengaku, jalan yang akan kita tindak lanjuti derusak di kampungnya su- ngan anggota agar segera dah terjadi sejak 4 atau 5 ditindaklanjuti,” kata dia. tahun terakhir. (mur)

Agar jalan segera dibangun, bukan sekedar diperbaiki, karena jalannya sudah rusak parah.

18 Adegan di Reka Ulang Kakek Bacok Kakek KLATEN, TRIBUN - Polres Klaten menggelar rekonstruksi kasus pembacokan yang menewaskan kakek bernama Trimo Lewong (65) di Dukuh Desa Granting, Kecamatan Jogonalan, Kabupaten Klaten, Kamis (25/11). Tersangka S (65) dihadirkan oleh pihak kepolisian saat digelarnya rekonstruksi kasus pembacokan berujung maut itu. Tim Kejaksaan Negeri Klaten turut menyaksikan rekonstruksi tersebut. Adapun lokasi rekonstruksi dilaksanakan oleh pihak kepolisian di rumah tersangka yang merupakan tempat kejadian perkara (TKP). Kepala Seksi (Kasi) Pidana Umum Ke-

MAGELANG, TRIBUN - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Magelang terpilih menjadi lembaga kearsipan terbaik se-Jawa Tengah Tahun 2021. Hal tersebut disampaikan oleh, Bupati Magelang Zaenal Arifin pada acara Gelar Pengawasan Kearsipan Daerah dan Pencanangan Gerakan Nasional Sadar Tertib ARSIP (GNSTA) yang dilaksanakan secara virtual dari Rumah Dinas Bupati Magelang, Kamis (25/11). “Tahun ini Dispuspa Kabupaten Magelang terpilih menjadi lembaga kearsipan terbaik seJawa Tengah. Selain itu, di tingkat nasional melalui Program Pengawasan Arsip (ANRI), lembaga kearsipan kita mendapat penilaian sangat memuaskan dari Menpan RB selama dua tahun berturut-turut, yaitu tahun

Pembelajaran Tidak Mungkin Berhenti

tribunjogja.com

HUMASPROKOPIM KLATEN

HARI GURU - Bupati Klaten Sri Mulyani menghadiri peringatan Hari Guru Nasional

(HGN) Tahun 2021, dan Ulang Tahun ke-76 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Tingkat Kabupaten Klaten, di Gedung PGRI Klaten Kamis (25/11).

guru secara giat dan aktif mencari solusi terbaik demi keberlangsungan pembelajaran di masa pandemi. “Di masa pandemi pembelajaran tidak mungkin berhenti. Pandemi bisa membunuh manusia. Tapi ide, gagasan, inovasi, tidak akan pernah membunuh setiap pemikiran para guru yang hebat,” tegas Bupati. Dengan optimistis Bupati mengajak para guru untuk bangkit, saling @tribunjogja

saat tiba di rumah tersangka S, juga menenggak miras secara bersama-sama. “Jadi korban datang dalam kondisi sebelumnya juga konsumsi miras dan saat ketemu tersangka juga mengkonsumsi miras secara bersama-sama,” jelasnya. Atas perbuatannya, kata Adhie, tersangka S dijerat pasal 338 tentang pembunuhan dan pasal 351 ayat 3 yaitu penganiayaan yang menyebabkan kematian dengan ancaman hukuman maksimal 20 tahun kurungan penjara. Diberitakan sebelumnya, peristiwa penganiayaan berujung meninggalnya seorang korban membuat geger Desa Granting, Kecamatan Jogonalan, Kabupaten Klaten Jumat (22/10) lalu. (mur)

Menjadi Lembaga Kearsipan Terbaik

Bupati Sri Mulyani Apresiasi Kerja Keras Guru KLATEN, TRIBUN - Bupati Klaten Sri Mulyani menyebut, selama dua tahun masa pandemi Covid-19, peran guru dalam menyelenggarakan pendidikan tetap terus berjalan, meskipun dalam keterbatasan. Ia pun mengapresiasi guru-guru yang ada di Kabupaten Bersinar yang selalu melahirkan inovasi-inovasi dalam melaksanakan pembelajaran di masa pandemi Covid-19. Hal itu, dipaparkan oleh Sri Mulyani saat menghadiri peringatan Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2021, dan Ulang Tahun Ke-76 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Tingkat Kabupaten Klaten, di Gedung PGRI Klaten Kamis (25/11). “Lahirnya sistem pembelajaran daring, jarak jauh, hingga pembelajaran tatap muka, dengan kondisi terbatas, tidak mematahkan semangat para bapak ibu guru, untuk bisa terus dan terus mengabdi kepada negara dan mendidik siswa tercinta,” ujar Mulyani. Menurutnya, meski adanya pandemi Covid-19 pembelajaran bagi para siswa harus tetap dilakukan dengan berbagai terobosan. Kata dia, ada hikmah besar yang bisa diambil dari pandemi Covid-19 dalam dunia pendidikan, dimana

jaksaan Negeri Klaten, Adhie Nugroho mengatakan bahwa rekonstruksi pembacokan maut tersebut dilakukan sebanyak 18 adegan. “Pada hari ini dilaksanakan rekonstruksi atau reka ulang dengan tersangka S. Hari ini rekonstruksi dilakukan sebanyak 18 adegan,” ujarnya. Menurut Adhie, reka adegan dimulai ketika korban Trimo Lewong datang dengan membawa motor dan kemudian masuk ke rumah tersangka S hingga terjadinya percekcokan dan pembacokan. Korban, lanjut Adhie saat mendatangi rumah tersangka diketahui juga dalam kondisi di bawah minuman keras dan

mendukung, berkolaborasi, dan bersinergi untuk memulihkan kembali pendidikan yang sempat mengalami keterbatasan akibat dampak Pandemi Covid-19. “Mari kita gaungkan semangat kepedulian, dengan balutan sikap optimistis untuk memulihkan kembali negeri. Kita sudah rindu melihat wajah pendidikan Indonesia kembali terlepas, (dan) tersenyum,” ucapnya. (mur/ord) @tribunjogjafanspage

2020 dan 2021, berdampingan dengan Kota Yogyakarta dan Kabupaten Kebumen,” ungkapnya. Tak hanya itu saja, ia menambahkan, pada tahun ini juga, seorang arsiparis dari Kabupaten Magelang telah memperoleh penghargaan sebagai Arsiparis Teladan Nasional. “Namun demikian saya melihat, sederet prestasi itu belum diimbangi oleh Kinerja Kearsipan OPD lain di luar Dinas Perpustakaan dan Kearsipan. Terbukti, dari hasil pengawasan kearsipan yang dilakukan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan bekerjasama dengan Inspektorat, rata-rata nilai kinerja kearsipan Pemerintah Kabupaten Magelang masih belum memadai dengan nilai di bawah 49,19 atau dengan Kategori Kurang,” tegasnya.

Bila dirinci hanya terdapat 1 OPD yang mendapatkan nilai memuaskan, 2 OPD mendapat nilai sangat baik, 8 OPD mendapat nilai baik, 14 OPD mendapat nilai cukup, 15 OPD mendapat nilai kurang dan 4 OPD mendapat nilai sangat kurang. “Kepada DPMPTSP, Kecamatan Ngablak, dan Kecamatan Tempuran saya sampaikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya karena telah membangun mekanisme kinerja kearsipan dengan nilai memuaskan dan sangat baik. Bagi instansi yang mendapat nilai baik, cukup, dan kurang agar dapat berprestasi lebih baik. Sedangkan 4 OPD yang mendapatkan nilai sangat kurang saya perintahkan untuk bekerja lebih baik lagi,” ungkapnya. Sementara, Kepala Dinas

Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Magelang, Bela Pinarsi mengatakan, tujuan diselenggarakannya kegiatan Gelar Pengawasan Kearsipan dan Pencanangan Gerakan Nasional Sadar Tertib ARSIP (GNSTA) adalah untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih, efektif, transparan, akuntabel, serta pelayanan publik yang berkualitas dan terpercaya. “Kemudian untuk meningkatkan tertib arsip pada perangkat daerah dengan menilai kesesuaian antara perinsip, kaidah, dan standard kearsipan dengan penyelenggara kearsipan. Selanjutnya, untuk meningkatkan kesadaran perangkat daerah dan pemerintah desa tentang pentingnya arsip sebagai bukti pelaksanaan tugas dan pertanggungjawaban,” tutupnya. (ndg)

Selama Ini Tersangka Kerja Sebagai Petani MAGELANG, TRIBUN Polres Magelang menggelar rekonstruksi pembuhan yang dilakukan oleh seorang dukun berinisial IS (57) warga Kajoran, Kabupaten Magelang Magelang, di halaman belakang polres Magelang, Kamis (25/11). Sebanyak 47 adegan diperagakan untuk 3 kejadian yang dilakukan tersangka, hingga mengakibatkan empat orang meninggal dunia akibat meminum air yang dicampur potas mengandung sianida. Adapun, adegan yang diperlihatkan di antaranya ketika korban yakni Lasma (31) dan Wasdiyanto (38) bekerja sebagai pedagang sayur mendatangi rumah tersangka, pada (10/11) lalu, hingga adegan tersangka memberikan minuman yang sudah dicampur cairan potasium kepada korbannya. Kapolres Magelang AKBP Mochammad Sajarod Zakun mengungkapkan, tujuan dilaksanakannya rekonstruksi untuk melengkapi berkas perkara yang masih dalam penyidikan. “Adegan rekonstruksi sebanyak 47 peragaan untuk

TRIBUN JOGJA/NANDA SAGITA GINTING

REKA ULANG - Tersangka saat menjalani beberapa adegan saat rekonstruksi, Kamis (25/11).

tiga kasus kejadian. Untuk tahun 2020 terdapat 2 kasus (kejadian dan tempat berbeda) dengan korban 2 orang. Sedangkan, pada 2021 sebanyak 1 kasus (kejadian dan tempat sama) dengan korban 2 orang. Dan, jumlah korban total sebanyak 4 orang. Saat ini, rekonstruksi masih difokuskan pada kasus terakhir atau ketiga yang terjadi pada 2021. Sedangkan, kasus pertama dan kedua (pada tahun 2020) masih kami persiapkan ,” ungkapnya. Sementara itu, ia menambahkan, tidak dilakukan di lokasi kejadian (TKP) untuk mempertimbangkan hal yang tidak diinginkan. Selain itu,

tribunjogja

juga untuk menghindari terjadinya kerumunan saat gelar perkara. Dalam adegan rekonstruksi pun turut dihadirkan beberapa saksi salah satunya Kepala Desa Sutopati, Slamet Nur Sidi. Ia mengatakan, tidak menyangka kejadian pembunuhan keji bisa dilakukan oleh warga desanya. “Tidak menyangka, selama ini tersangka sehari-sehari bekerja sebagai seorang petani. Memang, tersangka dikenal bisa mengobati secara tradisional. Namun, untuk kasus pengganda uang juga baru mengetahui ini,”urainya. (ndg) tribunjogjatv


7

JUMAT LEGI 26 NOVEMBER 2021

TEPAT MEDIA ROMOSI P UNTUK S ANDA I N BIS HOBI MUSIK Nirai Musik:Disc50%Pndfrn kursus: Pno,Kbd,Gtr,Vkl,Biola,RukoGreen plaza3,JagoKm2 08122707093 50998-3

PENGOBATAN Free Konsultasi Sakit Medis/NonMedis Usha Sepi/Jual Beli Tnh/Rmh. Spy Lancar. H:0811101793 50359-3

Trapi kluhan pria/wnt mtde pjt js60rb djmn smbh tnp obat H:B. Rub081804381859(trpi beneran) 50937-3

ARSITEK Bth jasa arsitek&kontraktor yg brpnglmn&trprcy?PT.Optima Graha Mulia mlyni jasa prncnaan & plksanaan bangunan eksterior&interior spt rmh,kos,kafe,kntor,dll. Gratis knsultasi&survey. H:02742920693/081226049933 50626-7

BANGUNAN CVATA,arstk&plksanabgnbr/renov brkualitas,biayanyesuaikananggaran085712683988/081215676825 50548-3

Specialist kebocoran : talang, kerpus, kmr mandi dak dll. Hubungi :08983469422 50793-3

Cenindo,perencana,bangun/rehab rumah,kantor,ruko,kos,gudang,hotel dll,Telp/WA:087839151707 50882-3

*Anin* Massage Bagi Yang Ingin Rilex’s & Fresh Hub: 0882007899740 (No SMS) Khusus Panggil 51046-3

PIJAT & LULUR Bu Wiwin spesial pijat terapi pegal2 dan capek, Jl Parangtritis KM 16.Hb: 0821 3884 8584 50002-3

Dini WA/SMS: 0813-2819-0973 pijat kerik dijamin ramah,sopan. Utara Bandara Jogja 50528-3

Hesty Massage Melayani Pijat capek Urut Dan Kerik HP/Wa: 081327690852 Ditempat/Dipanggil. 50667-3

Exotic Spa, massage,lulur,spa. Ringroad Maguwo Depok Sleman. 087838185577 (tdk bk cab) 50941-3

Pjt Khs Pria Cpk2 Kecetit LmhSyahwat, 50rb.Karangtengah Nogotirto Gmpg.Jumiran:081390674557 50949-3

Anda Msk Angin?Pengen Pijat, Kerik,dll,Fresh Kembl,Hilda 082134617414,Lok BndaraAdisucipto 51051-3

LOWONGAN KERJA

LOWONGAN KERJA

LAUNDRY Gj 1,5jt ada mess & libur. Bth kywti laundry bukan srabutan Laundry zone T.082190102559

UMUM

51019-3

50868-3

50881-3

Dana cepat jmnn BPKB Motor Th2000/Mobil Th2004 Up dibantu Lgsg Cair.Hub:087838609766 Ajie BIRO JASA Jasa: pengeringan, AMDAL,bwso, rekom ketinggian, minimarket dll. hub: 087886962434 50362-3

REPARASI Servis Panggilan Bergaransi Khusus Kulkas dan MCuci HP:081 328711780 Mandiri Jaya Teknik

50928-3

Jaminan SK pensiunan/SK pns aktif usia tdk terbatas bisa TO 087738344441 wa:081578806159 51011-3

Butuh dana cepat Danagung Abadi promo bunga 0,9% resmi proses cepat Hub 082220095559 51073-3

50954-3

SEDOT WC ”CV.TOP” Svc Saluran Tersumbat Tnp Bongkar,Tnp Kimia & Sedot wc,Hp/Wa.0851.0777.7754

HONDA New Civic VTi Facelift 2004 Krem,m/ t,Plat H Tgn-1,Pajak & Ban Baru,KM Rendah,081.721.5754

51005-4

Sgr untk laundry cwek max 45 th..niat krj..jujur..sht jasmani rohani..minat hub 082326298330..cck lngsg krj

51000-3

KIA Mobil Carnival DiselTh2000 KM89135 Plat B Pjk 2025 an Sendiri 60Jt Nego,Anna 087838367999

51009-4

Cr Karyawati Laundry,Serius Dtg Graha Laundry,Jl Petung 15 Yk Utara UIN Hub 08122765867 51050-3

51049-3

MARKETING-SALES Bth Sales Ricikan utk Area Bantul, Punya Mtr,SIM C, Yg Serius Hub 0856 0200 6000

TOYOTA Avanza G2010 Merah marun AB Mulus pajak baru Ac dingin interior bagus 102jt H 082134157566

51060-3

51081-3

UMUM SPG,Adm,Sopir,Spv Gudang.SMPS1,gj2-4jt.18-50th.Toko Besi Tresno.Jakal Km5,6.081390560317

YOGYAKARTA

50898-3

CANOPY Promo Canopy Baja Ringan 170rb/ 2 m ,1hari selesai,Awet,Rapi, Kokoh, Garansi.Budi 081915240674 50727-3

LAIN-LAIN Dibeli Kontan!LED/LCD/Kulkas Frezer/Frezer Box/Sokis/M.Cuci/ AC dll/Hub:WA/Tlp:085100400233 50509-3

Pengurasan WC cpt bersih dg truktangki khss tdk cpt pnh lg. DiSagan.0274562858/081804388100 50979-3

WC penuh/septic pnh sal mampet svc P.Air sumur suntik timba rspan air 082334449990 lsg Tkg 51021-3

SPIRITUAL ABAH WIJAYA. insya Allah bisa membantu tuntaskan masalah lilitan hutang. usaha bangkrut, masalah percintaan asmara rumah tangga,penglaris dagang yg dahsyat .TLP 082137862357./WA 087783248557.daerah Prambanan. 51048-7

50965-6

Dicari Guru Matematika utk SMA, Wnt,MinS1 Math/Tehnik:IPK Min 3, berdedikasi.WA:08175499555 50987-3

GURU AHLI Butuh Secepatnya Mobile App.Developer: Pria/Wanita. Usia Max 35thn, Pend Min.S1, Pglmn Min.1 Thn, Bisa Aplikasi Android/IOS, Srtfkt, Full Time, Komunikatif, Suka Tantangan. Kirim CV/ Resume Lgkp Ke: guruahli.recruitment@gmail.com

50768-3

Bth Adm/Kasir Max:25Th dtg Lsg Jl Urip Sumoharjo No.51 Yk Dpn Bata Hub:0853 7840 5438

51008-3

Hlg STNK AB 1791 SB A.n Maryudi Alamat Klepu RT 002 Temuwuh Dlingo Bantul

50805-3

Dicari pria / wanita tenaga dalam kantor dan tenaga sebar brosur segala usia dan pendidikan diberi gaji UMR.Telepon / WA : 081998492274

51064-8

PELIHARAAN di jual sepasang anakan persia umur 4 bln putih sehat hub 087808080335

GIGI PALSU Ahli pasang gigi terbaik Jogja.Anda tlp km dtng H.Ahmad zaini WA 081578877748.081804166624

Guru Ahli Butuh Secepatnya Social Media Specialist: Pria/Wanita, Pend. Min.D3-S1, Pglmn Min.1 Thn, Bisa Teknikal Algoritma Google & Medsos, SEO Copywriting & Storytelling, Full Time. Kirim CV/Resume Ke Email: guruahli.recruitment@gmail.com

51045-3

51021-3

51065-8

tribunjogja.com

Surakarta (Solo) Gj 1,2-2jt ada mess & libur. Bth kywti laundry zone T.082190102559 50866-3

@tribunjogja

50931-3

Rmh Baru SHM 2LT LT/LB 76/120 4KT 3KM Mbl Papasan Lok Tamsis,Bisa u/ Homestay 081226944327 50966-3

Murah Kodya SHM 6Kamar Nitikan 1,4M -Kost 18Kamar dkt Campus UAD 1.8M Pemilik 087738636414 50969-3

Jual Rmh siap Huni LT303m LD15 LB250m 3lante Jl Aspl Hg1,2m Tri Renggo Btl 087839974422 RUMAH DISEWAKAN Rmh Strategs Pinggir Jl Kipenjawi 41B 2KT 2KM RTm RKel DP 18jT/ Ng uKel/Putri WA08122703697 50720-3

Rmh Br Brsh dkt Sklh Kmps Psr Mal RS Bank Bioskp 4KTdr 2KMD DemanganGK1/214WA08122703697 50721-3

2Rmh HalmnLuas 2KT Perabot Smr 15Jt&RmhBesar 5KT 18Jt Sentulrejo SultnAgung H:087738718183

KERJASAMA Dicari mitra kerjasama kel. muslim taat yg bisa bikin bakpia kukus jgn malu atau ragu segera hub ibu ipung 087742381880

50972-3

51058-4

50985-4

Dibutuhkan Karyawan Hotel Syarat SLTA/Sdrjt, Kerja Shift, Disiplin, Rapi,Jujur.Tanggung JAwab. Kirim Lamaran ke The 1061 Hom/ Hotel Fevytra Jl Prof Dr Soepomo,SH 1060 Yk.0274-381 619

50958-3

Rmh 3KT RTm RMkn AirSmr 1KM GrsMotor dkt Kmpus UAD 13Jt/th dkt Trmnl Giwangan 082137574198 51044-3

TANAH DIJUAL Menjual Tanah,rumah pribadi,Tempat Usaha,SPBU.Monggo yg berminat H:081326235106 UJ Prperty 50573-3

Kav L91m SHM IMB Gandok Jl Imogiri Brt KM7.5 Depan Masjid Atak Wa Swn Btl Hub 082134448251 50933-3 2

AGEN PROPERTI Siap membantu jual/beli tanah dan bangunan di Jogja.Hubungi:Bpk Rahmat 087738356503

Dibthkn u.Rawat Orang Tua.Wnt 25sd40th.TdrDlm.sdhVaksin,dkt Mirota Kmps Jkl H:083872196084

50814-3

KOST Kost K.Mnd Dlm 500rb/bln Gandok Jl Imogiri Barat KM 7,Silahkan Pak Bambang 082134448251

51032-3

Admin(ppt,word,excel)DesignerLayout 3D/2D,SocMed Marketer.PTCiptaPesonaMigunani.Email:cp.migunani@gmail.com/087787587753

51028-3

Kos Putri Gratis hanya utk 1 Krywati/Mhsiswi Lajang Muda Kompnsasi UrusKos2an089528480994

51055-4

Bth Sopir SIMB1&Helper u/pngiriman brg kePasar.Lmr lkp+Iiazah Asli dikirim lgs087838366629

51047-3

RUMAH DIJUAL

51079-3

Dicari Administration Officer : Wanita, usia max 35th, Lulus D3/D1, mahir Excel,Hub: SKU Muntilan 081578401188

50919-3

Jl Cermai Utr Amplz L149m cck Kfe Kos dkt FasUm 1,350M Jl WhdHsym L137 1,5M 087838376396WA

51083-3

Manfaatkan Liburan Sekolah 20 Des-3Jan dg Magang diVilla Kaliurang.Daf max 10Des.Hk,Admin Wnt.Gardener Pria H:0811269777

51084-4

BU jual cepat rmh Perum. Puri Gardenia 600jt NEGO KERAS Lt122/54 dkt UMY 081393712878

51063-3

51080-3

Dijual Gudang Rangka Baja LB4000m LT5000m2 Jl.Imogiri Barat KM8 7jt/ m2 Hub:082134448251

50934-3

10Kav LT 75/Kav T36/60 SHM IMB Sorogonen Jl Imogiri Brt KM 8.Bagi Yg Berminat 082134448251 50936-3

JuaLtanah/Kost300Jt SewaRpetak 6Jt/th 100mSelatan UNJANI 400m BaratUWM(089616099170)Gunawan 50946-3

SHM Pkrg 210m ,LD8m.H:1.5Jt/m Nego,Sembung Jl Hutan Cemara, Balecatur,Gamping.081901682666 2

50948-3

31jt nego ls 1400m leter C jl motor dkt rmh wrg lks Giripanggung Tepus Hub 087739494433 50964-3

CATERING Catering “Mandiri”Terima Pesanan Nasi Kotak u/Segala Acara.Hrg 15K-25rb/boxJl Pandeyan/Gg Empu Sendok 9Yk.0813.4274.7005

Jual Rmh LT100m LB:5x6m hrg120Jt aks Jl 2m dkt jln aspl Jopaten Srandakan Btl 087839974422 51040-3

50380-4

51084-4

MOTOR Beli sgl-mtr,sgl-thn & Motor Rusak. H: P. Nono Celeban Jl: Soga 42 Yk. WA/Tlp: 081.227.55146

112/126mtr H280Jt Lok Jl Bantul 36/126mtr 275Jt Lok Kasongan WA:0813 5201 6757

51006-3

Tnh SHM P L230m2 LDP6,7m2 Lok Pundong Pinggir Jl Aspl cck Usaha. Hg1,5Jt/m2 Ng 085100137840

Tnh Sawah di Minggir dkt Kali Progo Jl sdh Aspal LS815m Lbr dpn 24m Hg 550rb/m 08179434901 50968-3

LT105m LD10m SHM Lok Salakan, Bangunjiwo Kasihan Bantul H:85Jt, 7mnt ke UMY H:087831185488

Jl Tnh ls:248 ld:10 Deket pasar Bibis Godean hrg:260jt akses jln mbl msk ,sama pasar bibis cuma 500m wa:085711811817 51020-4

Jual Tnh ls:120 ld:7 akses jln aspal hrg:110jt free baliknama lokasi barat museum Soeharto wa: 087741119191 51020-4

SHMP LT135m LD7m dkt Kmps AMA ATA,UMY,Unjani,Aisyah.Ling Kos2n RRBrt 525Jt H:081325680897 51038-3

Tnh SHMP LT800 LD30m dpt 2muka nyman lok dkt UIN,Bgnjiwo Kasihan Btl,650jt.081325680897 51039-3

Tnh Kapling LT140m2 diTampungan Sandangtirto Berbah Slmn,Tmr Blok O. P.Rahmad 087738356503 51053-3

Jual tanah pekarangan SHM luas 1500m2 candi prambanan ke selatan 5km,ke timur 5km Rp 250jt murah meriah hub:087738005667 51059-4

Dijual Tanah hook SHMP 751m2 LD25/30 m Jl Wnosari,sekarsuli Berbah. Hrg:2,3 jt/m Cck Buat hunian/ invest Hub. 0811282922 51061-4

Tanah Dijual SHM LS148m2 Lok Kalirandu Bangunjiwo Hrg 1,8Jt/ m2 Nego Hub 081227269066/0813 28666232 Stategis dkt SMK MUH 51066-4

Masih 2 Unit LT 135m2 LB 72m, 3Kmr Tidur,2KMandi,Rtamu,Dapur L1300Wt,Lok Timur KUA Kalasan Rp.600Jt Hub:0858 6951 8971 51067-4

Tanah SHM 417m2 Muka 12m cocok Perum Inves,Kos2an di Timur LPMP Kalasan Rp1,5Jt/m2 Hub:085 869 518 971 TP 51068-4

Djl cpt BU tnh pek di Mntrijeron Yk. LT801m, LD25m,hdp jl aspal lebar,SHM.Hub:087783116311 51069-3

47rb/m nego ls 3200m tepi jl ry SHM full phn jati lks Gaduhan Tanjung Sari GK 087739494433 51070-3

BU Cpt SHMPEK sendiri Utara UII dkt Balai Ds Candi Binangun 246m2 Hny 3 jt/m 082134157566 51074-3

Murah Pkrng 1322m2 SHM Arah Sri Getuk Playen GK 395/m2 Nego Muka 24m2 datar H:082134157566 51075-3

BU Cpt Tegal Leter C Aspal 3100m2 Muka 46m 100rb/m2 Jalur Pantai Tepus GK Hub 082134157566 51076-3

Mrh BU pek 531M2 Jl aspal muka 15m SHM a/n sendiri,Mulyodadi,Blipuro 395Jt H:082134157566 51077-3

Bu Cpt Lingk Binsis Pkrg 759m2 Muka 18m Jl.Lebar 1,2jt/m2 Jlur Bnadara KP Hub:082134157566 51078-3

50975-3 2

Tnh Tegalan SHM 1,7Ha 210rb/m Tp Jln Kampung Corblok,Turgo Purwobinangun Slm 083862758526

Rmh Dlm R.Road,Keloran,Utr Madukismo LT78m 265jt Ng SHM Mbl Tdk Msk WA:089649040439 /Pmlik

SHM sawah di dkt pabrik rokoksampurna Berbah, Lt 900m2,Ld7m,mobil msk,450rb/m,081328000505

HOTEL/PENGINAPAN Anggun 30-50rb nginap kmd dlm,TV LED 32”,free wifi,Aman.Jl Kaliurang KM 19 H:085868248449

51026-3

50980-3

49952-3

50950-3

50656-3

@tribunjogjafanspage

TANAH DIJUAL Tanah SHM Pek Ada IMB L481m 300m dr Borobudur, Mgl. Hrg 3,5jt/m Nego. Hub: 0878-5426-7966

51010-3

Tlh hilang stnk scoopy plat AB 6265 QA a.n endang yuli d.a mergangsan.hub 081910280355 Hlng STNK AE4593MT a/n Suharti d/a Jatigembol 008/003 Jatigembol Kedunggalar Ngawi Jatim

Bth CleaningService,pria,jujur& bersih.Penempatan Jogja sekitar. Siap lsg kerja.085701042077

Dicari Administration Officer:Wanita, max 35th,Lulus D3/D1,mahir Excel, Hub SKU Muntilan 085800286733

Rmh Baru 2LT.LB/LT:85/90m. KT3,KM2,dll.500Jt.Jl Imogiri Timur KM7,5 ketimur Hub:08122761115

51041-3

KEHILANGAN Hilang BPKB AB-6341-LF a/n Budhy Sancoyo d/a Baciro GK IV/19 RT/ RW 040/011 Yogyakarta

51022-6

GURU Dibuth guru daycare segera, wanita muslimah berjilbab. Min SMA. BW lngsng lmrn kerja ke TPA Ibmiil jl. Merpati gondangan no.21 Rt05 Rw50 Mgwhrjo Dpk Slm. T: 085641757210

RUMAH DIJUAL

50683-3

@ Cari Tng Londre Krm Lmrn Lkp kePojok Tiga Laundry(Pasar Telo Karangkajen,Yk,ke Selatan 200mtr) Gaji 1.5jt-1,8Jt+Bonus

50863-5

KREDIT Dana Tunai Jaminan BPKB Motor & Mobil Lgsg Cair No Surve Hub Susi 085702011145

MOTOR DICARI DiCari=Nmax-Vario-Beat-Scoopy AB Pmilik Tgn1,Sy Datangi Lht diBayar Cash wa: 085100135904

tribunjogja

50976-3

tribunjogjatv


SPORTHOTNEWS SPORT HOT NEWS 23

JUMAT, 26 NOVEMBER 2021

8

JUMAT LEGI 26 NOVEMBER 2021

RAJA CRASH MOTOGP

DALAM 18 Grand Prix yang digelar, telah terjadi total 278 kali crash di kelas premier MotoGP 2021. Gagal bersinar di MotoGP 2021, Honda memimpin jumlah crash dengan total sebanyak 75 kali (27%) sepanjang musim. Ducati yang punya 6 pebalap berada di posisi kedua dengan 72 crash (26%), KTM dengan 4 pembalap 58 kali (21%), Aprilia 32 kali (11,5%), Yamaha 21 kali (7,5%), dan terakhir Suzuki yang hanya punya 2 pebalap dengan 20 kali (7%). Untuk pebalap, Iker Lecuona mendominasi catatan crash dengan 26 kali memakai motor KTM RC16-nya. Posisi kedua secara unik dipegang Marc Marquez dengan 22 kali crash

sepanjang musim, padahal sang pembalap hanya tampil dalam 14 seri dari total 18 seri. Jika dibandingkan dengan rekornya sendiri tahun 2017 sebanyak 27 kali, jumlah 22 kali memang lebih sedikit. Tapi pada 2017 lalu Marquez menjalani 18 balapan sedangkan tahun ini cuma 14 kali. Rekan Marquez di tim Repsol Honda, Pol Espargaro, jadi yang ketiga terbanyak dengan 20 kali terjatuh musim ini, yang paling parah di FP3 MotoGP Valencia. Padahal dibandingkan tahun pertamanya bersama KTM di 2016, Pol Espargaro hanya terjatuh 14 kali saja kala itu. Selanjutnya ada pebalap tim LCR Honda, Alex Marquez, yang berada di peringkat 4 dengan 19 insiden. Masuknya tiga

pebalap Honda di top empat pebalap yang crash menandakan RC213V masih sulit untuk dijinakkan oleh para jokinya. Aleix Espargaro melengkapi lima besar dengan 18 insidennya bersama motor Aprilia RS-GP musim ini. Selanjutnya ada Enea Bastianini 15 kali, Jorge Martin 14 kali, lalu yang sama-sama 12 kali ada Jack Miller, Takaaki Nagakami, Miguel Oliveira dan Alex Rins. Danilo Petrucci, Lorenzo Savadori dan Johann Zarco sebanyak 10 insiden saja, kemudian ada Valentino Rossi, Brad Binder dan Luca Marini sebanyak sembilan kali crash. Tiga pebalap teratas

MOTORSPORT.COM

IKER LECUONA

cukup jarang crash yakni Joan Mir delapan kali, Pecco Bagnaia tujuh kali, dan juara dunia MotoGP 2021 Fabio Quartararo hanya tujuh kali. Yang di bawah lima kali crash didominasi pebalap tes dan pebalap pengganti, ada Maverick Vinales (4 kali), Michele Pirro (3 kali), Stefan Bradl (2 kali), Jake Dixon (2 kali), Franco Morbidelli (2 kali), Tito Rabat (2 kali), Garrett Gerloff (1 kali) dan Dani Pedrosa (1 kali). Sementara yang sama sekali belum pernah crash ada Sylvain Guintoli, Andrea Dovizioso dan Cal Crutchlow. (Tribunnews/ Gridoto.com)

Motor Sulit Dijinakkan IKER Lecuona mengaku frustrasi menjadi Pebalap Tech 3 KTM Factory Racing di ajang MotoGP 2021 karena merasa tak mendapatkan cukup kepercayaan. Karena itulah, pebalap 21 tahun asal Spanyol ini pindah ke ajang WorldSBK, membela Team HRC Dia menjalani debut penuhnya di MotoGP pada 2020. Hasilnya tak terlalu menggembirkan karena dalam dua musim dia selalu mengakhiri di peringkat 20, dengan poin akhir masing-masing, 27 poin, dan 39 poin. "Saya ingin mengakhiri pengalaman dengan KTM dengan cara terbaik. Tapi yang bikin saya frustrasi adalah kami selalu dapat perangkat

baru setelah tim pabrikan. Ini aspek yang punya dampak signifikan," ujar Lecuona curhat beberapa waktu lalu. Dia juga menuturkan, jika tim ingin menggaet pebalap muda, seharusnya mereka bersabar barang 3-4 tahun. "KTM tak melakukan itu. Mereka tak percaya pada saya. Saya hanya punya sedikit waktu untuk menunjukkan apa yang bisa saya lakukan," ujarnya berdalih. Dia juga mengingatkan, KTM RC16 adalah motor yang sulit dijinakkan. "KTM tak bisa langsung cepat sekalinya dikendarai. Butuh waktu untuk menjinakkan motor ini. Performa KTM tak seperti Yamaha dan Ducati, dan ini sangat jelas. Anda bisa bandingkan hasil motor kami dengan yang lain. Utamanya dibanding Yamaha," ujarnya. (Tribunnews/*)

THE RACE.COM

TABRAKAN-

Dalam foto 7 November lalu, tampak Pebalap Tech3 KTM, Iker Lecuona (nomor 27) bertabrakan dengan Pebalap KTM, Miguel Oliveira (nomor 28) di tikungan 13 Sirkuit Portimao, Portugal. Lecuona jadi raja crash MotoGP 2021.

Tertarik Menjajal Kamaru Usman

AFP PHOTO

MAX VERSTAPPEN

Cukup Sekali Jadi Juara PEBALAP tim Red Bull Racing, Max Verstappen punya dua balapan lagi untuk memastikan gelar juara F1 2021 jatuh ke tangannya. Saat ini Verstappen unggul delapan poin dari pesaing terdekatnya, Lewis Hamilton, pada tabel klasemen sementara F1 2021. Dengan usianya yang masih 24 tahun, banyak orang berharap Verstappen akan meraih banyak gelar nantinya. Misalnya seperti pesaingnya Lewis Hamilton, Michael Schumacher, ataupun Sebastian Vettel. Namun ternyata Verstappen tidak memikirkan ambisi besar untuk bisa meraih banyak gelar juara F1. Verstappen hanya menargettribunjogja.com

kan setidaknya sekali saja menyandang status juara dunia F1. Pebalap asal Belanda ini merasa dengan begitu saja kariernya di F1 sudah lengkap tanpa harus berburu banyak gelar. "Di F1 tidak terlalu seperti itu. Karena begitulah, ketika kau bisa melakukannya maka tak masalah berapa yang akan kau menangkan karena kau sudah menang sekali," ungkap Verstappen dilansir GridOto.com dari Planet F1. Meski tidak berambisi, Verstappen tetap akan mencoba untuk memenangkan lebih banyak gelar. "Tentu aku akan tetap mencoba menang lebih banyak. Tapi bagiku

cukup satu gelar itu adalah tujuan akhirku, dan tentu kami bekerja dengan keras untuk meraihnya, setelah itu tekanannya lebih kecil," kata putra mantan pebalap Jos Verstappen ini. Setelah meraih satu gelar, Verstappen memikirkan target lain di luar balapan F1. "Aku sangat suka mengemudi, namun ke depannya secara lambat kau akan mulai berpikir hal lain di luar F1 untuk diraih," ujarnya. Jika Verstappen juara dunia tahun ini, akan jadi gelar pertama untuk pebalap tim Red Bull setelah terakhir dipersembahkan oleh Sebastian Vettel pada 2013. (Tribunnews/Gridoto.com)

@tribunjogja

SETELAH dua kali mempermalukan bintang UFC, Conor McGregor, Dustin Poirier kembali mendapatkan kesempatan melakoni duel perebutan gelar. Rencananya Poirier bakal lakoni bentrokan melawan raja kelas ringan UFC saat ini, Charles Oliveira. Pertarungan yang manggung pada UFC 269 pada 11 Desember 2021 tersebut menjadi kesempatan kedua bagi Poirier. Pasalnya, ia sempat gagal menduduki posisi puncak kelas ringan UFC usai dibekuk Khabib Nurmagomedov dua tahun silam. Jelang duel UFC 269, kabar angin berembus petarung berusia 32 tahun ini bakal pensiun. Kabar yang segera ditepisnya. Alih-alih, dia membongkar ketertarikannya untuk menjajal kelas welter UFC yang kini dirajai Kamaru Usman. "Tidak, saya tidak akan pensiun," kata Poirier kepada MMA Junkie. "Saya masih 32 tahun, sobat. Saya merasa baik. Anda sudah melihat sendiri bagaimana saya bergerak, bukan? Saya merasa baik dan bahagia. Jika ada yang lain, saya mungkin bakal naik kelas. Mungkin menjajal kelas welter jika memungkinkan," ujar jagoan UFC berjulukan The Diamond itu. Kendati sudah mulai lirik-lirik kelas lainnya, Poirier tetap menjadikan UFC 269 sebagai fokus utama. Baginya, memenangi UFC 269 adalah misi yang harus ia bereskan terlebih dahulu. "Saya belum yakin, mari kita lihat nanti. Saya masih belum melihat yang sebenarnya jika belum melalui tanggal 11 Desember (UFC 269) dan tangan saya diangkat tanda memenangi duel.

@tribunjogjafanspage

Saya harus melakukan hal itu terlebih dahulu sebelum kita bisa berbicara soal ini," katanya menandaskan. Andai benar ke kelas welter, tentu jagoan UFC asal Amerika Serikat tersebut sudah dinanti musuh bebuyutan, Colby Covington. Keduanya sebenarnya cukup akrab di masa lalu. Hubungan mulai rusak setelah Covington keluar dari sasana American Top Team atau ATT pada tahun 2020. Semenjak itu, Coving-

ton mulai gemar mencibir Poirier dan tensi tinggi di antara mereka pun tak terelakkan. Untuk diketahui, Covington sendiri baru saja kalah saat menantang Kamaru Usman dalam perebutan gelar juara kelas welter UFC. (Tribunnews/Juara.net)

MMAJUNKIE.COM

DUSTIN POIRIER

tribunjogja

tribunjogjatv


SOCCER HOT NEWS 9

JUMAT LEGI 26 NOVEMBER 2021

TALENTA LA LIGA G

ELANDANG Barcelona, Pedri mengikuti jejak para seniornya di La Liga Spanyol dengan meraih Golden Boy 2021. Terdahulu, adalah Lionel Messi, Sergio Aguero, Isco, dan Joao Felix yang membawa hadiah bergengsi itu ke Spanyol. Pedri, maestro lini tengah Barcelona yang baru berulang-tahun ke-19 ini, meraih trofi tahunan dari Majalah Italia, Tuttosport yang diberikan kepada pemain terbaik Eropa berusia di bawah 21 tahun tersebut. Remaja kelahiran Tegueste, Spanyol 25 November 2002 ini, tak hanya meraih Golden Boy edisi ke-19, tapi juga mengklaim posisi teratas dengan jumlah suara sangat meyakinkan. Mengumpulkan 318 suara, 199 lebih banyak dari Gelandang Borussia Dortmund, Jude Bellingham (18) yang berada di posisi kedua dengan 119 suara. Tidak pernah dalam sejarah penghargaan Golden Boy ada selisih suara selebar itu antara yang pertama dan yang kedua. Dari 40 jurnalis yang menjadi juri, 26 di antaranya menempatkannya di posisi teratas, sisanya

sembilan juri memosisikan Pedri di urutan dua, nyol senior, dan tim Matador ke Olimpiade Tokyo, dan tiga juri di posisi tiga. Ini berarti Pedri adalah Pedri berarti telah bermain 73 laga pada tahun Anak Emas baru sepak bola Eropa, menggantikan pertamanya di kancah sepak bola papan atas. Erling Haaland, yang memenangkan hadiah Seperti disampaikan manajemen Barcelona tahun lalu. dalam sebuah pesan ucapan selamat "Saya berterima kasih kepada untuk Pedri, yang dipersembahkan Tuttosport atas trofi ini, yang oleh sang gelandang bukan hanya membuat saya bangga, dan kuantitas jumlah pertandingan. saya juga berterima kasih "Berbicara tentang Pedri ini LA LIGA KELIMA kepada semua anggota juri bukan hanya menyangkut • PEDRI PEMAIN GOLDEN BOY dan penggemar yang selalu kuantitas, tetapi juga kuaYANG RAIH TROFI YANG DI mendukung saya di tahun JA litasnya. Umpan yang meIH AS M ER • LIGA PRIM 2021 yang luar biasa bagi nyenangkan, dribbling yang I OF TR 6 S, TERATA saya," kata Pedri dalam indah, penempatan posisi ER LIGA PRIM pesan video. yang luar biasa, kombinasi • TERAKHIR KALI 2015 LALU Pedri akan menerima trofimagis, keputusan cepat, gol, MERAIHNYA PADA nya di sebuah upacara di Turin dan naluri bertahan, pemain ini ARTIAL M Y ON TH AN UI MELAL pada 13 Desember. Itu akan memiliki semuanya," demikian menambah koleksi trofi individunya ditulis manajemen Barca dikutip setelah didapuk sebagai pemain muda lagi dari situs Futaa. terbaik di Euro 2020, saat membantu timnas Pedri menjadi pemain kelima dari La Liga Spanyol ke semifinal. yang meraih Golden Boy. Dia juga menjadi pemain Ditambah dengan kiprahnya bersama tim SpaBarcelona kedua yang mendapatkannya setelah

DIRECT POINTS

Lionel Messi. Yang lainnya, Aguero saat bermain untuk Atletico, Isco untuk Malaga, dan Joao Felix untuk Atletico. Ini membuat LaLiga Santander semakin mendekati Liga Primer yang sejauh ini paling banyak meraih trofi sebanyak enam kali. Namun, terakhir kali bintang muda Liga Primer meraihnya adalah Anthony Martial pada 2015. Setelah itu, tak ada lagi talenta bersinar dari Liga Inggris. Sementara dalam tiga tahun terakhir, sudah dua pemain muda dari La Liga yang terpilih sebagai peraih Golden Boy. Rincian peraih trofi berikutnya berasal dari Bundesliga (tiga trofi), Serie A (dua), Eredivisie (dua) dan Ligue 1 (satu). Beberapa pemain yang memenangkan hadiah Golden Boy saat bermain untuk klub non-Spanyol, telah menghabiskan beberapa waktu di LaLiga Santander, seperti halnya dengan Rafael van der Vaart, Cesc FÃ bregas dan Alexandre Pato. La Liga sepertinya memang jadi tempat subur untuk mengasah para talenta muda mencapai potensi terbaiknya. (Tribunnews/den)

INTER MILAN 2 - 0 SHAKHTAR DONETSK

DATA & FAKTA

Untuk Inilah Dzeko Direkrut EDIN Dzeko boleh bersombong diri telah mengemas dua gol yang membawa kemenangan Inter Milan 2-0 atas Shakhtar Donetsk (25/11). Diikuti kemenangan Real Madrid 3-0 atas Sheriff Tiraspol, maka Inter pun memastikan diri lolos ke 16 besar Liga Champions. Nerazzurri kini berada di peringkat dua Grup D Liga Champions dengan sepuluh poin, di bawah Real Madrid yang mengemas 12 poin. Keduanya tak mungkin terkejar lagi oleh Sheriff di posisi tiga dengan enam poin, dan Shakhtar Donetsk dengan satu poin. Ini menjadi kali pertama Inter lolos ke babak gugur Liga Champions dalam sepuluh tahun terakhir. Kali terakhir Inter melakukannya bersama Claudio Ranieri pada 2011/2012, sebelum disingkirkan Marseille di babak 16 besar. Setelah itu Inter sempat absen lama di kompetisi tersebut sebelum tampil lagi pada 2018/2019. Sayangnya dalam empat kesempatan terakhir, Inter Milan selalu gagal, termasuk saat jadi juru kunci musim lalu bersama Antonio Conte. tribunjogja.com

Hasil Pertandingan Kamis (25/11) dini hari Liga Champions Penyisihan Grup

RAPOR PEMAIN INTER MILAN: Handanovic 6, Skriniar 5, Ranocchia 5, Bastoni 4, Darmian 5, Barella 5, Brozovic 7, Calhanoglu 5, Perisic 8, Martinez 6, Dzeko 9. Pengganti: Correa 5, Vidal, n/a, D'Ambrosio n/a, DiMarco n/a, Sensi n/a. SHAKHTAR DONETSK: Trubin 5, Dodo 5, Vitao 6, Marlon 5, Matviyenko 6, Tete 6, Stepanenko 5, Maycon 5, Pedrinho 5, Fernando 7, Solomon 5. Pengganti: Bondarenko n/a, Marlos n/a, Mudryk n/a.

MARCO BERTORELLO / AFP

GOL DZEKO- Striker Inter Milan, Edin Dzeko menanduk bola untuk membobol gawang Shakhtar Donetsk dalam lanjutan Liga Champions di Stadion San Siro, Milan (25/11).

"Untuk inilah saya direkrut oleh Inter Milan. Dan saya mencoba untuk memberikan kontribusi terbaik seperti ini," kata Dzeko sedikit menyombongkan diri dikutip dari Sky Sport Italia. "Kami membuat banyak kesalahan di babak pertama dan kiper mereka juga melakukannya dengan sangat baik. Anda perlu kesabaran di level ini, kami menjaga clean sheet dan mencetak dua gol di babak kedua," tu-

tur striker asal Bosnia yang didapuk menjadi man of the match, dan telah mengemas 50 gol di kompetisi UEFA ini. Inter bermain efektif dengan sejumlah serangan balik. Mereka hanya menguasai bola sebanyak 42% tapi lebih sering melepas tendangan ke gawang Donetsk sampai 21 kali dengan sembilan akurat. Setelah berulang-kali membombardir gawang tim tamu, akhirnya gol didapat di menit ke-61. Dzeko menyam-

@tribunjogja

bar bola muntah di dekat tepi garis tengah penalti dengan tembakan on target yang membobol gawang Shakhtar. Enam menit berselang, Inter menggandakan keunggulan. Dzeko kembali menjadi aktornya lewat bola sundulan yang menyambut umpan silang Ivan Perisic. "Gol pembuka Edin Dzeko seperti mengangkat beban kami, setelah membuat begitu banyak peluang," ujar @tribunjogjafanspage

pelatih Inter Simone Inzaghi di Football-Italia. "Lolos ke 16 besar akan jadi pencapaian hebat tentunya, seperti yang saya bilang saat diumumkan sebagai pelatih Inter. Saya katakan saat teken kontrak, bahwa ini adalah misi kami, sesuatu yang tak dilakukan Inter selama lebih dari 10 tahun," ujarnya mengingatkan. "Kini kami sudah punya 10 poin dan memenangi tiga laga terakhir, termasuk kemenangan setelah tiga hari lalu mengalahkan Napoli di Serie A," kata Mancini. Laga pemungkas Grup D (8/12) mendatang sudah lagi tak akan menentukan. Madrid akan menjamu Inter, sedang Shakhtar Donetsk menjamu Sheriff. Laga ini sepertinya bakal menjadi pentasnya para pemain pelapis. (Tribunnew/den) tribunjogja

Grup A Manchester City vs PSG 2-1 Pencetak Gol: Raheem Sterling 63', Gabriel Jesus 76'/Kylian Mbappe 50' Brugge vs RB Leipzig 0-5 Pencetak Gol: Christopher Nkunku 12' dan 90', Emil Forsberg 17' penalti dan 45', Andre Silva 26'

Grup B Atletico Madrid vs AC Milan 0-1 Pencetak Gol: Junior Messias 87' Liverpool vs Porto 2-0 Pencetak Gol: Thiago Alcantara 52', Mohamed Salah 70'

Grup C Sporting Lisbon vs Borussia Dortmund 3-1 Pencetak Gol: Pote 30' dan 39', Pedro Porro 89'/Donyell Malen 90' Besiktas vs Ajax 1-2 Pencetak Gol: Rachid Ghezzal 22' penalti/ Sebastien Haller 54' dan 69'

Grup D Sheriff Tiraspol vs Real Madrid 0-3 Pencetak Gol: David Alaba 30', Toni Kroos 45', Karim Benzema 35' Internazionale vs Shakhtar Donetsk 2-0 Pencetak Gol: Edin Dzeko 61' dan 67'

Klasemen Sementara Grup A Tim Mn M Poin Manchester City 5 4 PSG 2 2 RB Leipzig 5 1 Club Brugge 5 1

S

K SG

0 1 1 1

1 +2 3 3

+9 12 8 0 4 -11 4

Grup B Liverpool FC Porto AC Milan Atletico Madrid

5 5 5 5

5 1 1 1

0 2 1 1

0 +10 15 2 -5 5 3 -2 4 3 -3 4

OLI SCARFF / AFP

SELEBRASI- Striker Manchester City, Gabriel Jesus (kanan) merayakan gol kemenangan 2-1 ke gawang Paris Saint Germain di Stadion Etihad (25/11). Grup C Ajax Amsterdam Sporting CP B Dortmund Besiktas

5 5 5 5

5 3 2 0

0 0 0 0

0 +13 15 2 +4 9 3 -6 6 5 -11 0

5 5 5 5

4 3 2 0

0 1 0 1

1 +9 12 1 +5 10 3 -4 6 4 -10 1

Grup D Real Madrid Internazionale Sheriff Tiraspol Shakhtar Donetsk

Daftar tim yang Lolos Juara Grup Manchester City (Grup A) Liverpool (Grup B) Ajax Amsterdam (Grup C) Bayern Munchen (Grup E) Manchester United (Grup F)

Dipastikan Runner-Up PSG (Grup A) Sporting (Grup C) Inter Milan (Grup D)

Menunggu Penentuan Posisi Porto, Milan, dan Atletico Madrid (runner-up Grup B) Real Madrid dan Inter Milan (juara Grup D) Barcelona dan Benfica (runner-up Grup E) Atalanta dan Villarreal (runner-up Grup F) Chelsea dan Juventus (juara Grup H)

tribunjogjatv


JOGJA SP RT LAND 10

JUMAT LEGI 26 NOVEMBER 2021

Masih Garang Main 90 Menit Ambisi Pesepak Bola 49 Tahun Eks PSIM Yogyakarta

K

AMIS (25/11) sore, di Stadion Tridadi Sleman, penyerang nomor 10 milik PS HW UMY tampak dijaga ketat oleh dua sampai tiga bek JK United FC pada laga lanjutan pekan kedua Liga 3 DIY. Guratan-guratan tampak jelas saat matahari mulai tenggelam di ujung barat dan menyorot langsung ke wajah pemain bernama Widadi Karyadi itu. Usianya memang tak lagi muda, yakni 49 tahun. Widadi bisa jadi merupakan pemain paling tua yang masih aktif di kompetisi resmi Tanah Air. Kendati sudah uzur, penampilannya di lapangan masih luar biasa. Ia terlihat sangat tangguh berduel. Tak ayal, Widadi kerap menjadi sasaran bek lawan. Pesepak bola yang akrab disapa WK tersebut pun terbilang kuat dan garang secara stamina maupun performa. Ia dimainkan 90 menit oleh sang pelatih. Memiliki pengalaman segudang, sambil bermain sebagai penyerang, WK terlihat sering memberi arahan kepada pemain-pemain lain untuk membangun serangan maupun kembali ke posisi bertahan. Asal tahu saja, pemain asal Ka-

bupaten Bojonegoro, Jawa Timur, ini pernah memperkuat PSIM Yogyakarta pada 1990an. Ia cukup bersinar bersama Laskar Mataram tatkala mengarungi Divisi Utama. Banyak klub yang kepincut kepadanya. Tak sedikit yang menawari pindah dengan iming-iming rumah dan pekerjaan menjanjikan. Sebut saja Persebaya Surabaya, Persegres Gresik, dan PSMS Medan. Kepada Tribun Jogja, WK menceritakan bahwa bermain sepak bola memang masih menjadi rutinitas sampai sekarang. Hal tersebut termasuk menjadi kunci kenapa fisiknya tidak banyak menurun. WK juga masih aktif bermain sepak bola lantaran punya misi pribadi. Ia mengaku ingin turut mengiringi langkah para pesepak bola muda asal DIY dan sekitarnya supaya dapat berkembang baik. “Saya masih rutin bermain sepak bola, tetapi hanya untuk kompetisi resmi, terutama Liga 3. Saya lihat banyak potensi di DIY. Mudahmudahan, mereka bisa menjadi pengganti para senior,” kata WK. Lantas, bagaimana ia merasakan bermain dengan mayoritas pemain muda di PS HW UMY? Menurut-

nya, bermain satu klub dengan anak-anak muda memang tidak mudah. Ia butuh cara khusus. “Sejauh ini, komunikasi kami cukup bagus. Kalau soal permainan, pelatih yang menentukan. Jika strategi ternyata tidak berjalan baik di atas lapangan, ya, kami harus lebih menyatukan kemistri,” tuturnya. Pemain kelahiran 12 Januari 1972 ini menilai, Liga 3 DIY tahun ini akan sangat bagus bagi para pemain muda untuk unjuk gigi. Tujuannya supaya bisa mendapat kesempatan di kompetisi lebih tinggi. (tsf)

Angkat Mental Pemain Muda ADA cerita cukup menarik kenapa WK bisa berseragam PS HW UMY. Awalnya, tim bermarkas di Lapangan Kampus UMY itu memang sedang mencari pemain berpengalaman di kompetisi Tanah Air. Karena keterbatasan waktu, PS HW UMY tidak leluasa mencari sosok bidikan. Pelatih PS HW UMY, Koco Pramono, lalu mencoba untuk mendekati WK, yang kebetulan teman satu ang-

katan di PSIM. “Saya ingin ada sosok yang bisa mengangkat mental pemain lain di lapangan. Ternyata WK mau gabung. Kemampuan, kekuatan, maupun kecepatannya masih sangat bagus,” ujar Koco, Kamis (25/11). Koco juga mengakui bahwa WK merupakan pemain yang cepat beradaptasi kendati tak lagi berusia muda. Tanpa butuh wak-

tu lama, WK bisa bekerja sama dengan seluruh pemain PS HW UMY. “Benar, Coach Koco mengajak saya bergabung ke PS HW UMY. Ia tahu betul kapasitas saya. Ia masih sering bermain bareng saya. Ia merupakan teman satu angkatan saya ketika di PSIM,” kata WK. Sayang, dalam dua laga di Grup A Liga 3 DIY, WK belum mampu membawa PS HW UMY

menang. WK dkk dua kali kalah, masing-masing 1-2 dari Persig Gunungkidul dan 0-3 dari JK United. Namun begitu, WK dan Koco optimistis PS HW UMY akan bangkit dan meraih hasil maksimal di dua pertandingan terakhir Grup A Liga 3 DIY. “Saya akan berikan yang terbaik,” kata WK. (tsf)

DIJAGA KETAT - Widadi Karyadi (tengah), dijaga ketat oleh para pemain lawan ketika memperkuat PS HW UMY di Stadion Tridadi Sleman, Kamis (25/11).

TRIBUN JOGJA/TAUFIQ SYARIFUDIN

Dua Atlet Angkat Berat DIY Wakili Indonesia di Asian Youth Paragames Saya dan Dwiska akan mati-matian demi membela Indonesia. Semoga Indonesia Raya bisa berkumandang di sana. Elsa Dewi Saputri Atlet Paralimpian Angkat Berat DIY

tribunjogja.com

YOGYA, TRIBUN - Dua atlet paralimpian angkat berat DIY, Elsa Dewi Saputri dan Dwiska Afrilia Maharani, akan membela Indonesia di ajang Asian Youth Paragames di Bahrain, 27 November-8 Desember 2021. Mereka turun di nomor berbeda. Elsa di kelas 86+ kilogram (kg), sedangkan Dwiska di kelas 73 kg. Mereka baru kali ini akan menjajal perlombaan tingkat internasional setelah sekitar satu tahun fokus melakukan latihan. “Target pribadi, saya tidak punya. Saya hanya ingin berbuat yang ter-

@tribunjogja

baik. Saya dan Dwiska akan matimatian demi membela Indonesia. Semoga Indonesia Raya bisa berkumandang di sana,” kata Elsa, Kamis (25/11) kemarin. Asisten pelatih yang juga atlet angkat berat DIY, Untung Subagyo, menyatakan tidak ingin memberi target tinggi kepada Elsa dan Dwiska. Apalagi, menurutnya, mereka baru kali ini akan “Semoga mereka memecahkan rekor pribadi sebagai tanda ada progres dari hasil latihan. Hal tersebut bakal berpengaruh positif bagi mereka,” tambah Untung, yang

@tribunjogjafanspage

mengaku persiapan ke Bahrain tidak makan waktu lama. Ketua National Paralympic Committee DIY, Hariyanto, bersyukur sekaligus bangga dengan pencapaian Elsa dan Dwiska. Ia mengatakan, prestasi tersebut menjadi langkah baik bagi regenerasi atlet-atlet di DIY. “Atlet-atlet disabilitas masih sangat sedikit. Kami bersyukur mereka berkesempatan menorehkan prestasi bagi Indonesia. Kami berharap, Elsa dan Dwiska mempersembahkan yang terbaik demi DIY dan Indone-

tribunjogja

sia,” ucapnya. Sebagai informasi, Elsa dan Dwiska berencana bertolak ke Bahrain pada Jumat (26/11) hari ini dari Kota Solo, Jawa Tengah. Sebelum mengikuti Asian Youth Paragames di Bahrain, mereka harus menjalani klasifikasi. Seperti diketahui, di Pekan Paralimpik Nasional XVI Papua 2021, Elsa berhasil merebut medali perak, sementara Dwiska belum meraih prestasi. Tapi, Dwiska sukses mencatatkan angkatan bagus di kelas 80 kg. (tsf)

tribunjogjatv


TRIBUN BUFFER 11

JUMAT LEGI 26 NOVEMBER 2021

Buruh Sejak Awal Menolak KETUA DPD Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) DIY, Irsad Ade Irawan merespons baik putusan MK tentang UU Ciptaker tersebut. Sejak awal pihaknya menolak penerbitan UU Ciptaker, sebab proses pembuatan UU tersebut tidak demokratis. Sehingga mengakibatkan aturan turunannya baik itu berupa Peraturan Pemerintah (PP) selalu tidak memihak para pekerja. “Saya setuju jika proses UU Cipta Kerja memang melanggar UUD 45. Kami mengapresiasi putusan MK yang menyatakan bahwa UU Cipta Kerja tidak memiliki kekuatan hukum mengikat,” ungkapnya. Irsad meminta kepada Presiden Jokowi supaya segera mencabut segala produk hukum turunan dari UU Cipta Kerja, salah satunya PP Nomor 36 Tahun 2021 tentang Pengupahan. “Di PP itu kan dalam penetapan upah tidak dijelaskan mana batas bawah, mana batas atas. Untuk itu kami minta cabut produk hukum turunan dari UU Cipta Kerja,” ujar Irsad. Dia menambahkan, saat ini gugatan formil atas UU Ciptaker sudah diputuskan oleh MK. Meski dalam jangka waktu 2 tahun pemerintah dan para wakil rakyat diminta memperbaiki UU Ciptaker, namun Irsad optimistis pihaknya dapat mendesak agar secara substansi juga dapat diuji. Ada empat poin yang rencananya akan diajukan ke MK oleh DPD KSPSI DIY supaya MK juga menguji bahwa secara substansi UU Ciptaker jelas tidak memihak para pekerja. Pertama, substansi yang dipermasalahkan yakni terkait aturan penetapan upah, lalu kepastian durasi kontrak karyawan, kemudian aturan penggunaan karyawan alih daya atau outsourcing, dan terakhir terkait hak cuti karyawan. “Empat substansi itu yang akan kami ajukan ke MK supaya mereka juga menguji itu. Dari penetapan upah, kami minta gubernur DIY juga mencabut dan merevisi kenaikan upah yang telah ditetapkan,” pungkasnya. Harapan Dosen Hukum Tata Negara Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga (UIN SUKA), Gugun El Guyanie SH LLM mengatakan, putusan MK ini memberi harapan besar untuk proses pembuatan regulasi. “Putusan MK hari ini sangat memberi harapan bahwa law making process legislation yang mengabaikan prosedur, bisa diuji dan berpeluang dikabulkan oleh MK,” ujarnya kepada Tribun Jogja, Kamis (25/11)

Inkonstitusional Tapi zz Sambungan Hal 1

dilakukan perbaikan dalam waktu 2 tahun sejak putusan ini diucapkan,” jelas Ketua MK, Anwar Usman, dalam sidang yang disiarkan Kanal Youtube MK, Kamis (25/11). MK pun memerintahkan DPR dan pemerintah untuk memperbaiki UU Ciptaker dalam jangka waktu 2 tahun ke depan. “Dan apabila dalam tenggang waktu tersebut tidak dilakukan perbaikan, maka UU nomor 11 tahun 2020 tentang Cipta Kerja menjadi inkonstitusional secara permanen,” ucap Anwar. Anwar juga mengatakan bahwa jika tak dilakukan perbaikan, maka materi muatan atau pasal UU yang dicabut UU Ciptaker harus dinyatakan berlaku kembali. “Menyatakan untuk menangguhkan segala tindakan atau kebijakan yang bersifat strategis dan berdampak luas, serta tidak dibenarkan pula menerbitkan pelaksana baru yang berkaitan dengan UU Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja,” ucap Anwar. MK juga melarang pemerintah mengeluarkan kebijakan yang bersifat strategis terkait Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja. Larangan ini terkait putusan MK yang menyatakan UU Cipta Kerja inkonstitusional secara bersyarat, dan harus dilakukan perbaikan dalam kurun waktu dua tahun sejak putusan diucapkan pada Kamis (25/11). “Menyatakan untuk menangguhkan segala tindakan kebijakan yang bersifat strategis dan berdampak luas, serta tidak dibenarkan pula menerbitkan peraturan pelaksana baru yang berkaitan dengan Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja,” urai Anwar. MK menilai dalam pertimbangannya, metode penggabungan atau omnibus law dalam UU Ciptaker tidak jelas, apakah metode tribunjogja.com

malam. Gugun menjelaskan, putusan MK adalah uji formil, bukan uji materiil. Selama ini, judicial review yang terkait uji formil selalu sulit dikabulkan oleh MK. Padahal, sejak MK berdiri, ada beberapa permohonan terkait uji formil, seperti UU Mahkamah Agung (MA), UU MD3, dan terakhir revisi UU KPK. “Konsekuensinya, ya, kalau ini uji formil, maka seluruh pasal UU bisa batal. Ini berbeda dengan uji materiil, di mana pasapasal yang dimohonkan untuk dibatalkan saja yang bisa batal, walaupun ada peluang seluruh pasal juga bisa batal,” tambahnya. Ditanya terkait tenggat waktu revisi selama dua tahun namun UU Ciptaker tetap berlaku, Gugun mengungkapkan pengujian formil ini tidak ada kaitannya dengan memperbaiki materiil di dalamnya. Adapun yang dianggap cacat formil dalam UU Ciptaker ini berkaitan dengan minimnya partisipasi publik dan asas transparansi. “Hal lain yang menjadi anggapan bahwa UU itu cacat formil adalah proses pembuatan yang tidak terbuka, mulai dari draf UU sampai Daftar Inventarisasi Masalah (DIM),” beber Gugun. Dia juga menyoroti metode pembentukan UU Ciptaker yang tidak jelas, sehingga menyebabkan UU kontroversial itu dinyatakan inkonstitusional. Lebih lanjut, inkonstitusional bersyarat, dalam konteks ini dimaknai bahwa UU Ciptaker adalah konstitusional, sepanjang syarat perbaikan dengan batas 2 tahun tidak dijalankan oleh pembentuk UU, yakni DPR dan Presiden. Artinya, UU Ciptaker bertentangan dengan konstitusi, sampai syarat yang diwajibkan oleh MK dipenuhi, yakni dalam dua tahun ke depan. “Maka, sejak putusan MK ini, tidak boleh ada produk hukum di bawah UU Ciptaker, ya. Misalnya, Peraturan Pemerintah (PP), Peraturan Menteri (Permen) yang merupakan delegasi atau peraturan pelaksana dari UU Ciptaker,” rincinya. Disinggung terkait UU Ciptaker yang disebut tidak sesuai dengan UUD 1945, dia merinci, UU Ciptaker bertentangan secara formil yang berarti bertentangan dengan UUD 1945. UUD 1945 telah mengatur soal prakarsa pembentukan, pembahasan, persetujuan, pengesahan, sampai pengundangan. “Dalam konteks UU Ciptaker ini, yang dilanggar adalah proses politik partisipasi publik, sebagai simbol kedaulatan rakyat, sebagai diatur dalam UUD 1945,” tandasnya. (hda/ard)

tersebut merupakan pembuataan UU baru atau melakukan revisi. Dalam pembentukannya, MK juga menilai, UU Ciptaker tidak memegang asas keterbukaan kepada publik. “Terlebih lagi naskah akademik dan rancangan UU Cipta Kerja tidak dapat diakses dengan mudah oleh masyarakat, padahal berdasarkan pasal 96 ayat 4 UU 19 tahun 2011, akses terhadap UU diharuskan untuk memudahkan masyarakat memberikan masukan secara lisan atau tertulis,” tutur Anwar. Dalam putusan ini, empat hakim MK menyatakan dissenting opinion. Keempatnya yaitu Anwar Usman, Daniel Yusmic, Arief Hidayat, dan Manahan M.P Sitompul. Putusan MK ini merujuk pada uji formil yang diajukan oleh lima penggugat terdiri dari seorang karyawan swasta bernama Hakiimi Irawan Bangkid Pamungkas, seorang pelajar bernama Novita Widyana, serta tiga orang mahasiswa, yakni Elin Diah Sulistiyowati, Alin Septiana, dan Ali Sujito. Adapun uji formil tersebut tercatat dalam 91/ PUU-XVIII/2020. Meski dinyatakan inkonstitusional, MK mengatakan Undang-undang Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja tetap berlaku sampai dilakukan perbaikan dalam jangka waktu dua tahun. “Menyatakan Undang-Undang Cipta Kerja masih tetap berlaku sampai dengan dilakukan perbaikan pembentukan, sesuai dengan tenggang waktu sebagaimana yang telah ditentukan dalam putusan ini,” jelas Anwar Usman. Menghormati Pemerintah menghormati dan mematuhi putusan MK, serta akan melaksanakan UU Nomor 11 tahun 2020 tentang Cipta Kerja dengan sebaik-baiknya sesuai dengan keputusan MK. Sebagaimana diketahui, MK memerintahkan perbaikan UU Cipta Kerja. Apabila dalam tenggang waktu 2 tahun sejak pu-

tusan MK diucapkan tidak dilakukan perbaikan, maka UU Cipta Kerja menjadi inkonstitusional secara permanen. “Putusan MK telah menyatakan UU Cipta Kerja masih tetap berlaku secara konstitusional sampai dengan dilakukan perbaikan pembentukannya sesuai dengan tenggat waktu yang ditetapkan oleh MK, yaitu harus dilakukan perbaikan paling lama 2 tahun sejak putusan dibacakan,” ujar Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto. Politikus Golkar ini menyebutkan, putusan MK juga menyatakan agar pemerintah tidak menerbitkan peraturan baru yang bersifat strategis sampai dengan dilakukan perbaikan atas pembentukan UU Cipta Kerja. “Dengan demikian, peraturan perundangan yang telah diberlakukan untuk melaksanakan UU Cipta Kerja tetap berlaku,” sebut Airlangga. Pemerintah, dikatakannya, juga akan segera menindaklanjuti putusan MK melalui penyiapan perbaikan UU dan melaksanakan dengan sebaik-baiknya arahan MK lainnya seperti yang disampaikan dalam putusan MK. Airlangga menyatakan pemerintah siap memperbaiki UndangUndang Ciptaker dalam waktu dua tahun. “Pemerintah akan segera menindaklanjuti putusan MK yang dimaksud melalui penyiapan perbaikan Undang-undang dan melaksanakan dengan sebaik-baiknya arahan Mahkamah Konstitusi,” kata Airlangga. Dia menekankan, putusan MK menyarakan agar pemerintah tidak menerbitkan peraturan baru, yang bersifat strategis sampai dengan dilakukan perbaikan atas pembentukan UU Ciptaker tersebut. “Dengan demikian peraturan perundangan yang telah diberlakukan, untuk melaksanakan UU Cipta Kerja, tetap berlaku,” ujar Airlangga. (Tribun Network)

@tribunjogja

Ibu Hamil Kini Bisa USG di Puskesmas JAKARTA, TRIBUN - Pemeriksaan ultrasonografi (USG) kini bisa dijangkau di puskesmas. Kemudahan ini diharapkan dapat menekan angka kematian ibu dan meningkatkan kualitas bayi yang dilahirkan. Nantinya, biaya pemeriksaan tersebut akan ditanggung oleh BPJS Kesehatan. “Ini merupakan salah satu bagi bagian dari pemberian layanan primer di puskesmas sehingga masyarakat menjadi lebih mudah untuk mengakses penggunaan USG,” ujar Wakil Menteri Kesehatan RI, Dante Saksono Harbuwono dalam peringatan Hari Ibu yang digelar virtual, Kamis (25/11). Kemarin, Kementerian Kesehatan membagikan 447 alat USG ke puskesmas, serta di tahun depan akan dilanjutkan pembagian sekitar 4.180 alat USG ke seluruh puskesmas di Indonesia. “Jadi Puskesmas sudah bukan lagi pelayanan untuk yang generik lagi tapi kita ingin advance,” imbuhnya. Dante mengatakan, ratusan dokter puskesmas telah dilatih untuk

menggunakan alat ultrasonografi. Sehingga dokter puskesmas bisa menggunakan alat ultrasonografi ini secara maksimal. “Alat yang gampang kita gunakan yang portable sehingga bisa menjangkau daerah remote area,” jelas Dante. Identifikasi dan pemeriksaan pada saat hamil harus diperkuat. Pemeriksaan kehamilan yang sebelumnya dilakukan 4 kali, kini dinaikkan 6 kali. Dua di antaranya harus dengan pemeriksaan dokter. Melalui pemeriksaan USG ini, rujukan ke rumah sakit bisa dilakukan lebih awal. Sebagai contoh apabila terdapat plasenta letak rendah atau solusio plasenta ini akan membawa implikasi persalinan dengan perdarahan yang lebih besar dan ini hanya bisa diatasi dengan menggunakan alat ultrasonografi. Kemudian, mendeteksi ukuran bayi yang besar melebihi ukuran bayi pada umumnya untuk persalinan normal atau pervaginam. “Sehingga apabila melakukan persalin-

Ini merupakan salah satu bagi bagian dari pemberian layanan primer di puskesmas sehingga masyarakat menjadi lebih mudah untuk mengakses penggunaan USG.

Perkaya Masterplan zz Sambungan Hal 1

pakan agenda terakhir pembahasan masterplan Desa Mandiri Budaya di Kalurahan Bangunkerto. “Pada kali ini membahas draf akhir,” katanya. Dia mengatakan, Dinkop UKM DIY sengaja mendatangkan perwakilan dari Paniradya Kaistimewaan dan akademisi Universitas Gajah Mada (UGM) untuk memperkaya kualitas masterplan Desa Mandiri Budaya tersebut. Wisnu menjelaskan, Desa Mandiri Budaya bukan untuk Dinkop UKM dan Paniradya Kaistimewaan DIY, melainkan untuk kesejahteraan masyarakat di Kelurahan Bangunkerto. “Di sinilah peran lintas sektor diperlukan,” ungkapnya. Berdasarkan masterplan yang dipaparkan oleh tim konsultan bisnis PT ARSS Baru Yogyakarta, anggaran untuk mempercantik Kelurahan Bangunkerto itu

Aksi Klitih zz Sambungan Hal 1

kantornya, Kamis siang. Selain senjata tajam, petugas juga mengamankan empat sepeda motor, yang dicurigai digunakan oleh para terduga pelaku untuk melakukan aksi kejahatan jalanan. Sembilan pelajar yang diamankan yakni berinisial FJ, RA, AC, MM, AR, MR, RF, MG, dan GP. Mereka masih di bawah umur, kelahiran 2003 hingga 2004. Mayoritas adalah pelajar kelas XI SMK di Kota Yogyakarta, Sleman, dan Bantul. Awal penangkapan Diceritakan Madiono,

Nostalgia Peradaban zz Sambungan Hal 1

diingatan,” ucapnya kepada Tribun Jogja, Minggu (21/11). Bahkan, setiap sudut Pasar Lembah Merapi dibuat mempunyai makna yang berhubungan dengan kehidupan. Pada pintu masuk didapati gerbang berbentuk segitiga yang mirip dengan tempat penyimpanan padi orang Merapi dahulu. Dengan begitu, harapannya pasar ini pun seperti lumbung padi. Kemudian, alat transaksinya pun dibuat sendiri, bukan menggunakan mata uang rupiah melainkan dhono. Dhono terbuat dari kayu tebal yang dibentuk seperti kepingan berbentuk agak oval. Satu dhono seni@tribunjogjafanspage

an nanti maka persalinannya bisa sudah direncanakan ke rumah sakit. Sehingga angka kematian di rumah sakit bisa ditekan kematian ibu bisa ditekan,” ungkap Dante. Serta mendeteksi adanya kelainan pada janin selama kehamilan, seperti stunting. Kemudian yang kedua adalah pertumbuhan janin. Sampai saat ini, sekitar 28 persen dari seluruh anak-anak di Indonesia mengalami stunting, dan ini harus diturunkan menjadi 14 persen pada tahun 2024. “Proses terjadinya stunting itu tidak dimulai saja pada saat anak sudah lahir tetapi bisa diidentifikasi pada saat kehamilan. Angka pertumbuhan janin terhambat itu bisa dideteksi dengan menggunakan alat ultrasonografi. Kita bisa melakukan identifikasi pertumbuhan janin yang di dalam kandungan. Bisa melakukan intervensi gizi kepada ibunya sehingga nantinya anak itu bisa berkembang di dalam proses kehamilan menjadi lebih baik,” jelas Dante. Telat dirujuk Angka kematian ibu saat persalinan di Indonesia masih tinggi. Bahkan 74 persen terjadi di rumah sakit. Dante menyatakan, hal itu terjadi karena keterlambatan rujukan saat proses persalinan. “Artinya bahwa keterlambatan rujukan ke rumah sakit menyebabkan proses persalinan yang harusnya sudah lebih dini dirujuk ke rumah sakit menjadi terlambat,” ujar Dante. (Tribun Network)

mencapai Rp62 miliar. Dengan total item yang akan dikerjakan sebanyak 12 item berupa pembangunan fisik, mulai dari sentra UMKM dan TIC, gapura, sentra ikan, bangunan wahana air, sentra salak, serta beberapa fasilitas lainnya. “Jadi kami sudah menganalisa potensi-potensi yang ada. Dan konsepnya agrowisata sebab di sana banyak tanaman salak, dan itu akan dikembangkan dan beberapa tambahan,” ungkap Konsultan PT ARSS Baru, Geri Andre. Kabag Pelayanan dan Umum Paniradya Kaistimewaan, Ariyanti Luhur Tri Setyarini, memberikan sejumlah masukan atas pemaparan masterplan tahap akhir. Menurutnya, semua pembangunan untuk wisata atau sejenisnya harus mengacu pada filosofi Memayu Hayuning Bawono. “Filosofi itu menjadi penting, tidak boleh merusak lingkungan. Itu harus diletakkan di halaman depan masterplan,” ungkapnya.

Kedua, perempuan yang akrab disapa Ririn itu memberi masukan terkait teknis pelaksanaan. Dalam masterplan tersebut terlalu banyak dalam perencanaan pembangunan fisik. Sementara, dalam pemaparannya belum dijelaskan mengenai manajemen pengelolaannya, apakah dikelola pemerintah kabupaten atau kalurahan. “Itu manajemennya harus masuk juga di masterplan. Contoh di wisata Nglanggeran itu sudah taraf internasional dan masyarakat ikut terlibat,” terang dia. Ririn berharap adanya pembangunan Desa Mandiri Budaya itu mampu menyejahterakan masyarakat di tingkat desa. Terakhir Ririn meminta supaya branding desa budaya di Bangunkerto bukan hanya menyasar wisatawan lokal saja, tapi juga internasional. “Harus ada personafikasi, misalnya Bangunkerto elok, molek, atau apa, supaya masyarakat penasaran” ujarnya.

Manifestasi Sementara itu, Dosen Perencanaan Wilayah dan Kota FT UGM, M Sani Roychansyah mengatakan, hampir 30 tahun yang lalu sudah bermunculan desa budaya di DIY. Data saat itu ada 32 desa budaya, hingga 2015 keberadaan desa budaya di DIY bertambah menjadi 56. “Dengan penetapan desa budaya, maka skema lain diharapkan bisa berkembang,” jelasnya. Secara teori Sani menjelaskan, manifestasi desa budaya harus ditentukan sesuai kategori, di antaranya desa yang tumbuh, berkembang, atau maju. Dengan mengidentifikasi apakah sebuah desa berkembang lantaran murni sebagai desa budaya, desa wisata, desa entrpreneur, atau desa prima. “Perlu juga menyiapkan sistem aktivitas wisatanya. Mulai dari akses, atraksi, dan amenitas. Banyak desa wisata yang tidak dapat bertahan, oleh sebab itu pertimbangan itu penting,” pungkasnya. (hda/ord)

kronologi penangkapan bermula ketika pihaknya mendapatkan informasi dari Polresta Kota Yogyakarta, bahwa ada pembacokan di wilayah Mantrijeron. Korbannya tiga orang. Dibacok di bagian kepala, kaki, dan tangan. Pelaku mengendarai sepeda motor dan kabur ke arah Ngestiharjo, Bantul. Petugas Polsek Kasihan lalu melakukan penyisiran di Padukuhan Janten, Ngestiharjo dan menemukan dua sepeda motor di depan rumah, yang ciricirinya sama dengan terduga pelaku pembacokan di Kota Yogyakarta. “Kami datangi sekitar pukul lima pagi, dan anakanak ini pura-pura tidur

di dalam rumah. Lalu, kita geledah dan menemukan sejumlah senjata tajam,” tutur Madiono. “Senjata tajam itu ada yang kita temukan di bawah kasur dan ada juga di pekarangan,” imbuh dia. Kesembilan anak tersebut saat ini masih dalam pemeriksaan. Diakui, ketika malam, mereka memang sering nongkrong dan membawa senjata tajam dengan alasan untuk berjaga-jaga. Sampai saat ini, petugas masih melakukan pendalaman. Sebab, selain dicurigai terlibat aksi pembacokan di Mantrijeron, Kota Yogyakarta, ada informasi bahwa para terduga pelaku tersebut, malam itu sempat

berputar-putar di seputar jalan Bantul. “Sekarang ini mereka belum mengaku (terlibat pembacokan). Tapi kita tidak percaya begitu saja. Masih kita dalami. Karena informasi dari Polresta Kota Yogyakarta, ada tiga orang yang kena bacok. Lukanya di kepala, kaki, dan tangan,” ungkap dia. Nantinya, jika ada yang terbukti melakukan aksi pembacokan di Kota Yogyakarta, maka pelaku akan diserahkan ke Polresta Yogyakarta. Namun, yang tidak terlibat dan kedapatan membawa senjata tajam di Bantul, maka akan disangkakan dengan UU Darurat. (rif)

lai dengan Rp2 ribu. Mirip uang rupiah logam, dhono pun diberi gambar pada tiap sisi uangnya, yakni gambar burung raja udang sebagai satwa asli Gunung Merapi. “Jadi, dhono ini sebenarnya singkatan dari Dolar Gono. Kami tidak memakai uang seperti biasanya, jadi pengunjung harus menukar terlebih dahulu. Dhono ini dibuat untuk memudahkan menghitung pergerakan uang di pasar. Sekaligus, unik karena penggunaan transaksi seperti ini, pertama kali, hanya ada di Pasar Gono,”ucapnya. Dalam kondisi normal perputaran uang di pasar Lembah Merapi pun cukup fantastis. Dalam sebulan bisa mencapai sekitar Rp17 miliar. Hasil tersebut pun digunakan untuk mening-

katkan sumber daya manusia di desanya. “Uang ini pun tetap digunakan untuk kepentingan masyarakat,” ucap Wintoro. Menu beda Ketua Pokdarwis Pasar Lembah Merapi, Yadi Supriadi menuturkan, di dalam pasar terdapat 32 lapak yang dikelola oleh warga setempat dari 16 dusun. Di mana, setiap pedagang tidak diperbolehkan menjual satu menu yang sama. “Ya, harus berbeda-beda. Kalau jual makanan tidak boleh menjual minuman. Harus dipilih salah satunya,” ungkapnya. Selain itu, tidak diperbolehkan menggunakan plastik untuk membungkus atau sebagai wadah makanan maupun minuman. Pedagang diharuskan menempatkan makanan dan

minumannya pada wadah ramah lingkungan. Untuk makanan sifatnya lebih padat menggunakan daun pisang. Sedangkan, makanan yang memiliki kuah maupun minuman bisa menggunakan tempurung kelapa yang sudah dibentuk menyerupai cangkir atau mangkok. “Tidak diperbolehkan menggunakan plastik. Karena, semaksimal mungkin kami menjaga kelestarian alam sehingga sampah yang sulit terurai tidak digunakan,” tutur Yadi. Adapun, pasar Lembah Merapi hanya beroperasi setiap Minggu mulai pukul 06.00 WIB hingga 12.00 WIB. Khusus, Minggu Legi akan menampilkan berbagai seni tarian tradisonal mulai dari jatilan hingga kubro. (Nanda Sagita G.)

tribunjogja

tribunjogjatv


12

JUMAT LEGI 26 NOVEMBER 2021

ATLETICO 0 - 1 AC MILAN

T

CERITA INDAH MESSIAS

IGA tahun silam, dalam usia 27 tahun, Junior Messias masih bermain di divisi empat Liga Italia. Bekerja serabutan sebagai kurir mesin cuci, dan kulkas. Siapa menyangka, Kamis (25/11) dini hari kemarin, penyerang asal Brasil ini bisa menjadi juru selamat AC Milan di liga paling bergengsi di dunia, Liga Champions. Sepertinya para pendukung AC Milan sendiri mungkin lupa dengan sosok Messias ini. Maklum saja, musim ini dia baru bermain dua kali sebagai pemain pengganti dengan durasi 74 menit. Dia direkrut dari Crotone dalam status peminjaman setahun dengan opsi dibeli permanen. Namun, jangankan mendapatkan tempat utama, untuk sekadar memperoleh menit bermain pun Messias sulit memperolehnya. Selain ketatnya persaingan, juga karena dia kerap mendapatkan cedera. Lalu tibalah malam yang indah itu, kemarin. Milan yang dituntut menang untuk membuka peluang lolos ke babak 16 besar, kesulitan menembus pertahanan ketat tuan rumah, Atletico Madrid dalam pekan kelima Liga Champions Grup B di

tribunjogja.com

Stadion Wanda Metropolitan. Kegembiraan pun pecah di kubu Milan. Kessie Pelatih Stefano Pioli kemudian mengubah stramengangkat kedua tangannya ke atas dengan wategi dengan melakukan pergantian empat pemain jah penuh semringah. Seperti sebuah mimpi. Lima tahun lalu, saat usianya 25 tahun dia malangsung pada menit ke-66. Zlatan Ibrahimovic, sih pemain amatir, 28 tahun baru debut di serie Alessandro Florenzi, Tiemoue Bakayoko, B, setahun kemudian debut di serie A, dan Junior Messias masuk. Strategi dan kemarin dalam debutnya di Liga itu menampakan hasil. Serangan Champions di usia 30 tahun, dia Rossoneri jadi lebih tajam, dan langsung cetak gol semata-wayang bervariasi. JADI PAHyang membuka harapan timnya. Keajaiban itu pun terjadi • JUNIOR MESSIAS AN IL M Tak berlama-lama selebratiga menit jelang laga berakhir. AN G AN LAWAN KEMEN si sendirian, Kessie langsung Bermula dari umpan teroDI T BU DE M tenggelam dalam pelukan bosan Theo Hernadez kepada • CETAK GOL DALA ONS PI AM rekan-rekannya. Sebuah malam Frank Kessie di area kanan LIGA CH ASIH yang pasti tak akan terlupakan pertahanan Atleti. M LU LA N U H TA A • TIG sepanjang hidup Kessie. Kessie mengolah dulu bola VISI BERKIPRAH DI DI "Saya melihat bolanya. Saya tak sebentar, kemudian dengan berpikir dua kali dan menceplosbrilian mengirim umpan lambung 4 ITALIA kannya ke gawang. Saya mempersemke depan gawang. Di sana, Messias bahkan gol ini kepada keluarga dan teman dengan sigap melompat, mendahului di Brasil, serta buat mereka di Milan yang percaya pergerakan dua bek lawan. Dia menanduk bola yang menghujam ke kiri gawang tanpa bisa dihalau kualitas saya," ujar Messias. "Ini adalah kesuksesan terbesar dalam karier kiper Jan Oblak.

@tribunjogja

DIRECT POINTS

@tribunjogjafanspage

tribunjogja

saya. Namun, saya mesti melanjutkannya dengan tetap rendah hati. Perjalanan masih sangat panjang," tuturnya. Pelatih Stefano Pioli yang larut dalam selebrasi dengan pemain, menyebut mereka memang berhak merayakan kemenangan itu. "Mereka pantas menang, bermain penuh kualitas, dan keberanian. Mereka selalu percaya, dan ini saatnya kami pesta sejanak," katanya. Tapi pesta tak boleh terlalu lama. Di laga pemungkas (8/12) mendatang, AC Milan (4 poin) harus menaklukkan Liverpool (15) yang sudah pasti lolos, sembari berharap Atletico (4) mengalahkan, atau imbang kontra FC Porto (5). Jika skenario ini terjadi, Milan, dan Atleti samasama meraih tujuh poin. Head to head mereka juga imbang karena saling mengalahkan. Namun untuk urusan selisih gol, Milan lebih unggul. Jadi, meski tipis, harapan itu masih ada untuk ke-16 besar. Skenario lain yang lebih realistis, Milan bisa duduk di peringkat ketiga hingga masih bisa mendapat jatah berlaga di Liga Europa. (Tribunnews/ den)

tribunjogjatv


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.