SENIN PON 28 MARET 2022 24 SYA'BAN 1443 NO 3935/TAHUN 11
DIY Terkini
TERBIT 12 HALAMAN
Tiga Hari Bendera Setengah Tiang
TRIBUN PAPUA/ MARSELINUS LABU LELA
KORBAN Personel marinir korban penyerangan KKB di Nduga dibawa ke Markas Lanal Timika, Kabupaten Mimika, Minggu (27/3).
MALA DI POS NDUGA Sabtu (26/3) sekitar pukul 17.40 WIT, KKB Nduga menyerang Pos Quary Bawah Satgas Mupe Yonif 3 Mar Pasmar 2. Para penyerang menggunakan Grenade Launcher Module/pelontar granat dari dua arah, yaitu dari arah belakang pasar dan dari arah Sungai Alguru. Personel Satgas yang berjumlah 35 orang membalas dengan tembakan dan melakukan pengejaran terhadap para penyerang.
Dua Marinir Gugur Diserang KKB Menyerang Pos Quary Bawah Satgas Mupe Yonif 3 Mar Pasmar 2 dengan menggunakan GLM atau pelontar granat dari dua arah. Letkol Inf Candra Kurniawan Wakapendam XVII/ Cenderawasih
JAKARTA, TRIBUN - Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL), Laksamana TNI Yudo Margono, memerintahkan seluruh jajaran TNI AL mengibarkan bendera setengah tiang selama 3 hari berturut-turut mulai Senin (28/3) hingga Rabu (30/3). Pun memerintahkan jajaran TNI AL melaksanakan salat gaib atau berdoa sesuai agama masing-masing, sebagai ungkapan duka atas gugurnya dua prajurit marinir TNI AL yang diserang kelompok kriminal bersenjata di pos militer Satgas Mupe Yonif Marinir-33 di Kabupaten Nduga, Papua, Sabtu (26/3).
Dua prajurit yang gugur saat bertugas itu yakni Letda Mar Moh. Iqbal dan Pratu Mar Wilson Anderson Here. “(Total) Dua orang meninggal dunia. Alm Pratu Mar Wilson Anderson pada hari Minggu dini hari (27/3). Korban lain yang meninggal dunia sehari sebelumnya Alm Letda Mar Moh. Iqbal,” jelas Wakapendam XVII/Cenderawasih, Letkol Inf
Penyerang Bersenjata Lengkap KAPOLDA Papua, Irjen Mathius D Fakhiri menyebut, kelompok yang melakukan penyerangan itu diduga dipimpin Egianus Kogoya. Kelompok ini memiliki persenjataan yang lengkap. Salah
satunya adalah GLM atau pelontar granat hasil rampasan. Kapolres Nduga, Kompol Komang Budhiarta mengatakan, suara pelontar granat tersebut bahkan terdengar sampai radius 1,2 kilometer
Jojo-Fajar/Rian Rebut Gelar Juara BASEL, TRIBUN Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, menjadi juara Swiss Open 2022 usai mengalahkan Prannoy HS (India). Laga final Swiss Open 2022 berlangsung di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Minggu (27/3) sore WIB. Jonatan memastikan gelar juara usai menang straight game alias dua gim langsung dengan skor ke halaman 11
ke halaman 11
JUARA
DOK/IST/@BADMINTONTALK
- Jonatan Christie dan Fajar-Rian berhasil meraih gelar juara pada Swiss Open 2022, Minggi (27/3).
dari lokasi pos militer yang diserang itu. Dihimpun Tribun Network, Egianus Kogoya merupakan anak dari Silas Kagoya. Dia ke halaman 11
Yusril Gugat Presidential Threshold
-Pukul 18.00 WIT Dansatgas memerintahkan 2 Tim Trisula dipimpin Wadandenpursus Kapten Mar Ari Mahendra dan 1 Tim Waltis dipimpin Letda Mar Pujo Pratikno berangkat mengadakan bantuan ke Pos Quary Bawah menggunakan kendaraan 1 truk dan 2 KIA. Prajurit tewas: Letda Mar Moh. Iqbal dan Pratu Mar Wilson Anderson Here. Prajurit kritis: Serda Mar Rendi Febriansyah dan Serda Mar Ebit Erisman. Prajurit luka ringan: Serda Mar Bayu Pratama, Pratu Mar Rahmad Sulman, Prada Mar Dicky Sugara, Pratu Mar Adik Saputra A, Prada Mar La Harmin, dan Prada Mar Alif Dwi Putra.
JAKARTA, TRIBUN - Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB), Yusril Ihza Mahendra dan Ketua DPD RI, La Nyalla Mahmud Mattalitti mengajukan gugatan terhadap presidential threshold atau syarat ambang batas pencalonan presiden dalam UU Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu ke Mahkamah Konstitusi (MK). Dikutip dari situs resmi MK, gugatan mereka teregister dengan nomor perkara 41/PUU/PAN.MK/AP3/03/2022
GRAFIS/FAUZIARAKHMAN
Video Pilihan TTerbaik
Rekor Memalukan Sang Juara Eropa
ke halaman 11
Dea Ananda
Menikmati Keindahan Alam di Grojogan Watu Purbo
Labil
Enam Susun Air Terjun Dibingkai Hijaunya Saujana
AKTRIS Dea Ananda mengungkapkan perasaannya menjalani masa kehamilan. Dea mengakui, perasaannya labil atau naik turun seiring dengan usia kandungannya yang semakin tua. “Emosi gue roller coaster sekali selama kehamilan ini. Sering dibilang gini ‘dinikmati saja’,” tulis Dea dalam unggahan di akun @dea_ananda, Sabtu (26/3). ke halaman 11
TRIBUN/HERUDIN
tribunjogja.com
Yogyakarta memang tidak pernah kehabisan objek wisata menarik untuk memanjakan wisatawan. Salah satunya adalah pesona air terjun bertingkat enam yang dikenal dengan sebutan Grojogan Watu Purbo di kaki Gunung Merapi. Air terjun yang berlokasi di Bangunrejo, Tempel, Sleman ini sempat viral sebagai spot foto Instagramable karena pemandangannya yang indah.
G
ROJOGAN Watu Purbo merupakan air terjun buatan yang semula berfungsi untuk mengatasi dampak erupsi Gunung Merapi. Hal ini karena aliran air di Grojogan Watu Purbo memang berasal dari Kali Krasak dan Kali Bebeng.
@tribunjogja
INDAH -
Salah satu titik terbaik menikmati keindahan Grojogan Watu Purbo. Foto diambil beberapa waktu lalu.
Kedua sungai tersebut diketahui seringkali terdampak aliran lahar dingin Gunung Merapi pascaerupsi. Pemerintah kemudian membangun dam atau sabo untuk menahan aliran lahar di lokasi ini pada tahun 1957. ke halaman 11
@tribunjogjafanspage
TRIBUN JOGJA/YUDHA KRISTIAWAN
tribunjogja
tribunjogjatv
INTER-NASIONAL 2
62 Orang Tewas Selama Dua Hari
PPN Naik 11%, Yay or Nay? PEMERINTAH akan memberlakukan tarif pungutan pajak pertambahan nilai (PPN) sebesar 11 persen mulai 1 April 2022. Kebijakan tersebut tertuang dalam Undang-Undang Harmonisasi Peraturan Perpajakan. Dengan kenaikan PPN sebesar 11 persen, harga sejumlah barang yang dikonsumsikan kepada masyarakat berpotensi mengalami kenaikan. Asal tahu saja, saat ini nilai PPN yang masih berlaku adalah 10 persen. Ke depan, nilai PPN bakal naik secara bertahap. Pada 1 Januari 2025, nilai PPN akan naik sebesar 12 persen, sebagaimana tertulis di pasal 7 ayat 1 b Undang-Undang Harmonisasi Peraturan Perpajakan. Namun demikian, terdapat sejumlah kategori barang dan jasa yang tetap bebas PPN, antara lain, makanan-minuman yang dijual di tempat tertentu, uang, dan emas batangan untuk kepentingan cadangan devisa negara. Jasa kesenian dan hiburan, jasa perhotelan, jasa yang disediakan pemerintah, jasa penyediaan tempat parkir, serta jasa boga dan katering, menurut beleid yang dikeluarkan pemerintah, juga tidak akan terkena PPN. Menurut Menteri Keuangan RI, Sri Mulyani, pemerintah menerapkan nilai PPN menjadi 11 persen untuk kepentingan masyarakat. Artinya, pemasukan pajak tersebut akan dikembalikan kepada warga Indonesia. Pemerintah ingin memperkuat fondasi lewat penguatan rezim pajak. Saat ini, rata-rata tarif PPN secara global adalah 15 persen. Indonesia masih menetapkan tarif PPN 10 persen sehingga ada ruang untuk peningkatan. Daya beli rendah Penerimaan negara memang menjadi aspek penting untuk mendorong pemulihan ekonomi. Sebab, penerimaan negara dipergunakan untuk menunjang berbagai subsidi dan pembangunan di seluruh pelosok daerah. Namun, satu hal yang perlu dicatat, PPN sangat berkaitan dengan kemampuan konsumsi masyarakat. Dan, kini, daya beli masyarakat Indonesia masih rendah, tercermin dari pertumbuhan konsumsi rumah tangga. Pertumbuhan konsumsi rumah tangga di Indonesia masih di bawah normal. Sebagai catatan, pertumbuhan konsumsi rumah tangga pada 2021 tercatat 2,02 persen, sedangkan pada 2020 berada di angka 2,63 persen. Dalam kondisi daya beli masyarakat yang masih terpukul, pemerintah alangkah bijak jika mendukung belanja publik, bukan malah mengerem belanja rumah tangga dengan menaikkan PPN menjadi 11 persen. Kenaikan tarif PPN menjadi 11 persen per April 2022 berpotensi menghambat pertumbuhan ekonomi dalam negeri. Apalagi, pemerintah menargetkan pertumbuhan ekonomi Indonesia di angka 5,2 persen pada 2022. Seharusnya, PPN Indonesia terendah ketimbang negara-negara G20 bisa menjadi peluang untuk mengundang investor. Kalau cara tersebut dilakukan secara konsisten, Indonesia bisa berada dalam rezim low-rate tax. Selama ini, musuh investor adalah pajak, termasuk PPN dan PPH. Apabila nilai pajak tinggi, investor enggan berinvestasi di Indonesia. Pasalnya, PPN tinggi akan mengurangi volume penjualan sektor bisnis. (*)
PUBLISHER: H. Ciptyantoro VICE PUBLISHER: Agus Nugroho EDITOR IN CHIEF/PENANGGUNG JAWAB: Ribut Raharjo PRODUCTION MANAGER: Hendy Kurniawan NEWS MANAGER: Sigit Widya DIGITAL MANAGER: Ikrob Didik Irawan EDITOR SENIOR: Setya Krisna Sumarga EDITOR: Agus Wahyu Triwibowo, Agung Ismiyanto, Singgih Wahyu Nugraha, Susilo Wahid Nugroho, Hari Susmayanti, Iwan Al Khasni, Rina Eviana Dewi, Mona Kriesdinar, Muchamad Fatoni, Yoseph Hary Wibowo, Joko Widiyarso REPORTER: Gaya Lufityanti, Rento Ari Nugroho, Yudha Kristiawan, Santo Ari Handoko, Kurniatul Hidayah, Azka Ramadhan, Noristera Pawestri, Hanif Suryo, Miftahul Huda, Bunga Kartikasari, Ardhike Indah, Yuwantoro Winduajie, Taufiq Syarifudin SLEMAN: Ahmad Syarifudin BANTUL: Christi Mahatma Wardani GUNUNGKIDUL: Alexander Ermando KULON PROGO: Sri Cahyani Putri MAGELANG: Nanda Sagita Ginting KLATEN: Almurfi Syofyan FOTOGRAFER: Bramasto Adhy VIDEOGRAFER: Hamim Thohari, Turibius Roswanda GRAFIS: Muhammad Fauziarakhman TATA WAJAH: Yoga Hersogama, Nugroho Saputro, Yusuf Haryanta OLAH VIDEO: Suluh Prasetya, Bayu Rusbianto, Afifudin, Veri Vesiano STAF IT: Benny Mail bin Izmail, Arif Purnomo SEKRETARIS REDAKSI: Maria Rostanti BUSSINES GENERAL MANAGER: Daryono VICE BUSSINES GENERAL MANAGER: Danang Purwoko ASSISTANT ADVERTISING MANAGER: Andi Sumarsono PROMOTION & EO MANAGER: Adi Satria Mahardika CIRCULATION MANAGER: Domas Agustian AW PRINTING MANAGER: Hermawan FINANCIAL & OPERATIONAL MANAGER: Ridwan Mulyatno
SENIN PON 28 MARET 2022
Parlemen El Salvador Umumkan Kondisi Darurat Terkait Geng SAN SALVADOR, TRIBUN - Kekerasan geng melonjak di El Salvador, polisi melaporkan 62 orang tewas, Sabtu (26/3). Anggota parlemen El Salvador pun mengumumkan keadaan darurat saat negara itu menghadapi gelombang pertumpahan darah terkait geng, Minggu (27/3). Menurut angka resmi, 12 pembunuhan terjadi di departemen pusat La Libertad, dengan ibu kota San Salvador dan departemen barat Ahuachapan, masing-masing mencatat sembilan kasus. Sisanya didistribusikan di seluruh departemen yang tersisa di negara itu. Beberapa jam sebelumnya, polisi dan militer El Salvador menangkap beberapa pemimpin geng Mara Salvatrucha (MS-13) atas serentetan pembunuhan. “Kami tidak akan mundur dalam perang melawan geng ini, kami tidak akan berhenti sampai penjahat yang bertanggung jawab atas tindakan ini ditangkap dan dibawa ke pengadilan,” tulis Polisi Sipil Nasional El Salvador di Twitter, dikutip dari AFP. Menanggapi lonjakan kekerasan, Presiden El Salvador, Nayib Bukele, lantas meminta legislatif negara itu, yang dikendalikan oleh partainya
yang berkuasa, untuk menyetujui keadaan darurat, di mana kebebasan tertentu dibatasi. Anggota parlemen kemudian mengabulkannya pada Minggu pagi waktu setempat, dalam sebuah dekrit yang “menyatakan rezim darurat di seluruh wilayah nasional berasal dari gangguan serius terhadap ketertiban umum oleh kelompok kriminal”. Deklarasi yang disetujui oleh mayoritas besar anggota paerlemen itu membatasi kebebasan berkumpul, korespondensi, dan komunikasi yang tidak dapat diganggu gugat, dan memungkinkan penangkapan tanpa surat perintah. “Kami menyetujui #emergencyregime yang akan memungkinkan Pemerintah kami untuk melindungi kehidupan orang-orang Salvador dan menghadapi kriminalitas secara langsung,” kata Presiden Majelis Legislatif El Salvador, Ernesto Castro dalam sebuah tweet. Menurut Castro, Presiden El Salvador menyampaikan bahwa sejak Sabtu, negaranya mengalami lonjakan kasus pembunuhan baru. Sesuatu yang telah diupayakan oleh pemerintah dengan sangat keras untuk bisa me-
PERTUMPAHAN DARAH Kekerasan geng melonjak di El Salvador. Polisi melaporkan 62 orang tewas, Sabtu (26/3). Anggota parlemen El Salvador pun mengumumkan keadaan darurat, Minggu (27/3).
Pemerintah berupaya keras untuk mencekal pelaku pembunuhan.
AFP/MARVIN RECINOS
BERJAGA - Polisi berjaga di lokasi di mana seorang pria dibunuh oleh tersangka anggota geng
di Colón, departemen La Libertad, El Salvador, Sabtu (26/3).
nguranginya. “Sementara kita memerangi penjahat di jalanan, kita harus mencoba mencari tahu apa yang terjadi dan siapa yang mendanai ini,” kata Bukele dalam sebuah pernyataan yang diposting di Twitter oleh Castro. Bukele mengatakan negara harus membiarkan agen dan tentara melakukan pekerjaan dan harus membela mereka dari tuduhan yang melindungi anggota geng. Dia juga meminta kantor kejaksaan untuk menjadi efektif dengan semua kasus anggota geng yang diproses. Bukele memperingatkan bahwa dirinya akan mengawasi hakim yang mendukung penjahat. Pengacara hak asasi manusia pemerintah Ricardo Martinez meminta penduduk untuk “tetap tenang” dan berkontribusi pada promosi
“budaya damai” di negara itu. November 2021, El Salvador mengalami lonjakan pembunuhan lain yang merenggut nyawa sekitar 45 orang dalam tiga hari. Geng Mara Salvatrucha dan Barrio-18, antara lain, memiliki sekitar 70.000 anggota di El Salvador, menurut pihak berwenang, dan operasi mereka melibatkan pembunuhan, pemerasan, dan perdagangan narkoba. Menurut data resmi, negara ini mencatat 1.140 pembunuhan pada tahun 2021 atau rata-rata 18 kematian per 100.000 penduduk, kurang dari 1.341 yang terdaftar pada
tahun sebelumnya dan angka terendah sejak akhir perang saudara pada tahun 1992. Terpilih pada 2019, Bukele mendapat dukungan luas di El Salvador atas janjinya untuk memerangi kejahatan terorganisir dan meningkatkan keamanan di negara yang dilanda kekerasan itu. Sekutunya juga memegang mayoritas besar di Kongres negara itu - situasi yang tidak terlihat sejak kesepakatan damai pada tahun 1992 mengakhiri 12 tahun perang saudara berdarah. Tetapi, dia juga telah lama dituduh memiliki kecenderungan otoriter. (kpc)
Anwar Usman Tolak Mundur Sebagai Ketua MK JAKARTA, TRIBUN - Anwar Usman menegaskan dirinya tidak akan mundur dari jabatannya sebagai Ketua Mahkamah Konstitusi (MK). Hal ini seiring dengan rencananya menikahi adik Presiden Joko Widodo (Jokowi), Idayati. Anwar juga menolak rencana pernikahannya itu dikaitkan dengan politik. ”Saya baru merencanakan melanjutkan sisa kehidupan setelah ditinggal almarhumah istri saya. Begitu juga calon yang akan saya nikahi, ditinggal oleh suami tercintanya. Heboh di mana-mana. Siapa pun orangnya,” kata Anwar saat berbicara di acara Studium General Fakultas Syariah IAN Pekalongan, Jumat (25/3) lalu, dan disiarkan di channel MK pada Minggu (27/3) kemarin. Anwar Usman mengaku mengetahui dan membaca ada yang memintanya mundur sebagai Ketua
MK setelah menikahi Idayati nantinya. “Luar biasa, ada desakan saya mundur. Siapa pun orangnya. Itu hak mutlak Allah, si A menikah dengan si B. Saya dengan siapa pun, tidak bisa dilarang oleh siapa pun, salah satu hak mutlak Allah SWT. Lalu ketika melaksanakan perintah Allah SWT, menjauhi larangan Allah SWT, ada orang-orang tertentu yang meminta mengundurkan diri dari sebuah jabatan. Apakah saya harus mengingkari keputusan Allah SWT?” kata Anwar Usman tegas. Anwar menyebut rencananya menikah itu adalah dalam rangka menjalankan perintah agama. Desakan mundur terhadap Anwar Usman sebelumnya dilontarkan Direktur Pusat Studi Konstitusi (PUSaKO) Fakultas Hukum Universitas Andalas, Feri Amsari. Ia meminta Anwar menanggalkan jabatannya sebagai Ketua
MK demi menghindari konflik kepentingan, seiring rencana Anwar menikah dengan adik Presiden Jokowi. “Sebaiknya Ketua MK mundur untuk menjauhkan asumsi terjadi konflik kepentingan dengan Presiden yang merupakan pihak dalam berbagai perkara di MK, terutama dalam uji undang-undang,” kata Feri kepada wartawan, Selasa (22/3). (tribun network/yud/dod)
JAKARTA GM CONTENT PRINT: Domuara Ambarita GM CONTENT DIGITAL: Yulis Sulistyawan BIRO JAKARTA: Jalan Palmerah Selatan 3 Jakarta 10270 Telepon (021) 5356766 (7618) Faks (021) 5495360 ALAMAT REDAKSI/BISNIS: Jalan Jenderal Sudirman 52 Yogyakarta, TELEPON DAN FAKS: (0274) 564061, EMAIL: tribunjogja@gmail.com WEBSITE: www.tribunjogja.com ALAMAT PERCETAKAN: Jalan Ring Road Barat Km. 8, Trihanggo, Sleman. REKENING: BRI, A/N. PT Media Tribun Yogya : 002901001264304, Bank BCA Cab. Sudirman, A/N. PT Media Tribun Yogya: 0373010500, TARIF IKLAN: DISPLAI HAL. 1: Rp100.000/mmk, DISPLAI BW: Rp22.500/mmk, DISPLAI FC: Rp45.000/mmk, IKLAN KOLOM: Rp10.000/mmk, IKLAN KELUARGA: Rp10.000/mmk, IKLAN BARIS: Rp25.000/mmk. ISI DI LUAR TANGGUNG JAWAB PERCETAKAN
KIRIM tulisan berita Anda minimal 180 kata ke email:tribunwarga@gmail.com. Lampirkan foto head-shot dan foto liputannya.
RSPAU dr. S. Hardjolukito, 444562,
, Denpom IV/2 Yogyakarta, 566103, 623733, puskodal_denpom42@yahoo.co.id, RSU Bethesda Lempuyangwangi, 512257, 588002 RS Condong Catur, (0274) 887494
tribunjogja.com
@tribunjogja
@tribunjogjafanspage
tribunjogja
tribunjogjatv
TRIBUN BIZ 3
SENIN PON 28 MARET 2022
Stok Pupuk Subsidi Masih 824.410 Ton JAKARTA, TRIBUN - PT Pupuk Indonesia (Persero) memastikan ketersediaan bahan baku untuk produksi pupuk subsidi maupun nonsubsidi masih tercukupi. SVP Komunikasi Korporat Pupuk Indonesia, Wijaya Laksana, mengatakan bahwa bahan baku fosfat dan kalium untuk kebutuhan produksi NPK masih tersedia dan aman untuk memenuhi kebutuhan sampai setidaknya semester 1 tahun 2022. “Kami sudah mengantisipasi kebutuhan bahan baku ini dengan melakukan pengadaan jangka panjang sehingga cukup untuk memproduksi kebutuhan produksi NPK,” kata Wijaya dalam keterangannya, Minggu (27/3).
Wijaya mengatakan bahwa ketersediaan bahan baku adalah upaya perusahaan memenuhi kebutuhan pupuk nasional di tengah ketidakpastian global dampak dari pandemi Covid-19 hingga perang Rusia dengan Ukraina. Ke depan, Pupuk Indonesia telah mengantisipasi dampak ketidakpastian global dengan memanfaatkan sumber-sumber bahan baku dari negara lain di luar Rusia, seperti Maroko, Mesir dan Yordania untuk bahan baku fosfat, serta Kanada, Yordania, Jerman dan Laos untuk kalium. Rusia sendiri terkenal sebagai pemasok utama bahan baku pupuk seperti kalium. Bahan baku ini memang tidak tersedia dan tidak dapat diproduksi di dalam negeri karena merupakan barang
tambang. “Pupuk Indonesia sudah mengantisipasi dengan menyiapkan stok pupuk jangka panjang,” kata Wijaya. Hingga tanggal 25 Maret 2022, stok pupuk subsidi dan nonsubsidi dari lini I sampai IV berjumlah 1,71 juta ton. Untuk stok pupuk bersubsidi berjumlah 824.410 ton dengan rincian Urea 377.467 ton, NPK 204.416 ton, SP-36 46.905 ton, ZA 130.422 ton, dan Organik 65.200 ton. Sementara pupuk nonsubsidi stoknya berjumlah 886.256 ton dengan rincian Urea 765.165 ton, NPK 68.312 ton, SP-36 29.378 ton, ZA 23.229 ton, dan Organik 172 ton. Wijaya mengungkapkan Pupuk Indonesia juga telah menerapkan kebijakan harga khusus untuk
pupuk jenis urea nonsubsidi untuk pasar retail sampai di level distributor. Harga khusus ini berlaku di bawah harga pasar internasional yang saat ini berlaku. Selanjutnya Pupuk Indonesia juga sudah memiliki beberapa upaya dalam menjaga harga pupuk nonsubsidi, salah satu upaya yang akan dilakukan demi menjaga ketersediaan pupuk non subsidi melalui rencana penyiapan 1.000 kios komersil. “Ini kami wujudkan dengan memberikan harga pupuk non subsidi domestik lebih murah dari harga di pasar internasional. Sementara harga pupuk subsidi tetap mengikuti ketentuan HET yang diatur pemerintah,” ungkap Wijaya. (ktn)
Kenaikan PPN Tak Bijak Ekonom Sebut Daya Beli Masyarakat Sudah Lemah dan Bakal Kian Tertekan
WARTA KOTA/ANGGA BHAGYA NUGRAHA
RAMAI - Sejumlah kendaraan mengalami kepadatan di kawasan Jalan Jendral Sudirman,
Jakarta Selatan, pada libur akhir pekan, Minggu (27/3). Pemprov DKI Jakarta secara bertahap melonggarkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) sebagai langkah menuju endemi Covid-19.
Pedagang Minta Pemerintah Jaga Pasokan Bahan Pokok Saat Ramadan JAKARTA, TRIBUN - Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (DPP IKAPPI) membeberkan tahapan-tahapan kenaikan permintaan dan kenaikan harga bahan pokok yang terjadi dalam waktu jelang bulan suci Ramadan. Wasekjend Kajian Penelitan & Pengembangan DPP IKAPPI Putri Bilanova menjelaskan, fase pertama biasanya terjadi pada 3 hari sampai dengan 1 minggu menjelang Ramadan. Hal ini terjadi karena banyaknya permintaan dari masyarakat yang cukup tinggi. “Kita memiliki masyarakat yang turun temurun berbudaya dalam menyambut awal ramadhan menyajikan makanan-makanan istimewa. Maka kami berharap dalam fase pertama ini, pemerintah dapat menjaga pasok bahan-bahan yang ada di pasar dapat tersedia dan distribusi dijaga dengan baik serta produksi dapat di perbaiki,” ujarnya dalam siaran persnya, dikutip Kompas.com, Minggu (27/3). Fase kedua, lanjut dia, terjadi pada tujuh hari sampai tiga hari menjelang Idulfitri.
Dalam waktu transisi fase pertama dan kedua, terjadi penurunan permintaan di waktu pertengahan Ramadan, lalu melonjak tinggi di penghujung Ramadan menuju ke Idulfitri. Dia menuturkan, biasanya pedagang dan masyarakat mempersiapkan beragam macam hidangan pada Hari Raya, sehingga permintaan pun akan melonjak tinggi. “Kami harap dalam fase ini, kita dapat menjaga pasokan tetap aman dan distribusi lancar. Fase kedua ini banyak terjadi kendala di distribusi karena beberapa komoditas harus terganggu dengan adanya arus mudik lebaran,” jelasnya. Fase ketiga, fase akhir Ramadan yang terjadi waktu setelah Idulfitri yaitu 2-3 hari setelah Lebaran, di mana banyak komoditas tidak dapat ditemui di pasar tradisional karena banyaknya pedagang yang masih mudik dan tidak memiliki stok. “Fase ini juga rawan, kami berharap pemerintah juga mengantisipasi fase ini agar masyarakat bisa tersenyum dan lancar menjalankan Ramadan dan Idulfitri tahun 2022,” kata Putri. (kpc)
JAKARTA, TRIBUN - Ekonom senior Faisal Basri mengungkapkan, rencana pemerintah menaikkan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) pada bulan depan tidak bijak. Hal ini mengingat kondisi daya beli masyarakat yang masih lemah. “Bila dilihat, rasanya kurang bijak untuk menambah tekanan pada daya beli masyarakat yang masih lemah,” ujar Faisal via video conference, seperti dikutip Minggu (27/3). Ia melihat, kondisi daya beli masyarakat yang masih lemah sebenarnya bisa dilihat dari peristiwa barubaru ini, yaitu mengularnya antrean untuk membeli minyak goreng saat ada penetapan harga eceran maksimal minyak goreng kemarin. “Dari sini kan kelihatan daya beli masih lemah. Ini bahkan lebih dari separuh (dari total masyarakat Indonesia). Bela-belain antre berjam-jam hanya untuk peroleh satu liter minyak goreng. Ini artinya mereka kepepet sekali,” jelas Faisal. Belum lagi, bila bicara angka, angka pertumbuhan konsumsi rumah tangga pada tahun 2021 hanya tumbuh 2,02% year on year (yoy) atau masih jauh dari rata-rata pertumbuhan konsumsi rumah tangga di level pra Covid-19 yang mencapai 5% yoy. Dengan demikian, ia mengamini bahwa kondisi daya beli masyarakat makin tertekan. Lebih lanjut, peningkatan PPN dari 10% menjadi
11% ini ditakutkan akan semakin menekan daya beli masyarakat. Ketakutannya, ini akan menahan pertumbuhan konsumsi rumah tangga sehingga kemudian pertumbuhan ekonomi secara keseluruhan juga bisa terhambat. Ekonom sekaligus direktur Center of Economic and Law Studies (Celios) Bhima Yudhistira mengatakan, penyesuaian PPN menjadi 11 persen diperkirakan akan mendorong inflasi pada April 2022 berada di atas 1,4 persen secara bulanan. Selain itu, kenaikan PPN juga akan berpengaruh pada kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM), tarif dasar listrik untuk nonsubsidi, serta penyesuaian harga liquefied petroleum gas (LPG) nonsubsidi untuk kesekian kalinya. “Karena melihat pergerakan harga minyak mentah dunia sudah di atas 118 dollar AS per barrel. Jadi ini salah kekhawatiran berlanjutnya tren harga energi global yang meningkat di tengah tren invasi Ukraina,” terang Bhima. Inflasi nantinya juga bisa membuat bank sentral melakukan penyesuaian suku bunga lebih cepat. Suku bunga acuan yang lebih cepat dinaikkan, menurut Bhima akan berdampak juga pada kenaikan biaya produksi di level produsen dan dapat diteruskan hingga ke level konsumen. Sementara itu, ada pula risiko dari sisi kenaikan harga pokok makanan saat Ramadhan yang jatuh pada April 2022.
SEMAKIN TERTAHAN zz Rencana pemerintah menaikkan tarif Pajak Pertambahan
Nilai (PPN) pada April mendatang dinilai tidak bijak, mengingat kondisi daya beli masyarakat yang masih lemah. zz Angka pertumbuhan konsumsi rumah tangga pada tahun 2021 hanya 2,02% year on year (yoy) dan terbilang masih jauh dari rata-rata sebelum pandemi. zz Jika daya beli masyarakat dan pertumbuhan konsumsi rumah tangga tertahan, pertumbuhan ekonomi secara keseluruhan juga bisa terhambat. “Jadi Ramadan dan Lebaran di mana permintaan (bahan pokok) biasanya mengalami kenaikan. Dan ini ada tambahan dari kenaikan PPN. Harus memperhatikan juga kesiapan dari daya beli masyarakat terhadap kenaikan harga kebutuhan pokok. Karena yang terkena dampak adalah masyarakat menengah bawah,” tambah Bhima. Melihat dampak dan situasi yang mungkin terjadi, menurut Bhima, pemerintah sebaiknya menunda kenaikan tarif PPN 11 persen. Kebijakan tunda tarif PPN akan sangat mendukung pemulihan ekonomi, terlebih akibat dampak dari situasi geopolitik yang membuat inflasi jauh lebih tinggi. Bhima menambahkan, kenaikan tarif PPN menjadi 11 persen sebenarnya bukan masalah jika diterapkan saat konsumsi rumah tangga mulai solid. Namun, berbeda cerita jika diterapkan pada saat ini. April Sementara itu, pemerintah tampaknya belum memiliki niat untuk menunda kenaikan tarif PPN mulai 1 April
2022. Asal tahu saja, wacana kenaikan tarif PPN sudah dibahas sepanjang tahun lalu lewat Rancangan UndangUndang (RUU) Ketentuan Umum Perpajakan (KUP). Nama RUU tersebut kemudian berubah menjadi Harmonisasi Peraturan Perpajakan (HPP) dan disetujui DPR. Kini, pemerintah menyusun aturan turunan UU HPP untuk kenaikan tarif PPN. Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menjelaskan, kenaikan tarif tidak untuk menyusahkan masyarakat. Menurutnya, kenaikan tarif pajak semata-mata untuk membuat rezim pajak yang adil dan kuat, sesuai dengan rencana pemerintah sejak UU Harmonisasi Peraturan Perpajakan (HPP) masih digodok bersama DPR tahun lalu. “Pada keseluruhan, menciptakan sebuah rezim pajak yang adil tapi pada saat yang sama sebuah rezim pajak yang kuat. Kenapa kok kita butuh itu, memangnya kita butuh pajak yang kuat itu untuk nyusahin rakyat? Enggak,” kata Sri Mulyani, beberapa waktu lalu. (ktn/kpc)
Harga Pulsa dan Paket Data Turut Terdampak NAIKNYA tarif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) mulai 1 April 2022 bakal berdampak pada melonjaknya harga berbagai produk dan barang, termasuk harga pulsa seluler hingga paket kuota data internet. Operator seluler menyatakan bakal menerapkan penyesuaian tarif PPN pada sejumlah produk dan layanan perusahaan. Mulai dari Telkomsel, XL Axiata, Indosat Ooredoo Hutchison, hingga Smartfren, sepakat mengatakan akan mematuhi aturan pemerintah. Dengan kata lain, perusahan akan menaikkan PPN yang selama ini dibebankan kepada pelanggan. Sebab, produk dan layanan digital operator seluler yang dijual ke konsumen, dibanderol dengan harga yang sudah termasuk PPN. “(XL) Mengikuti aturan dan ketentuan pemerintah untuk melakukan penyesuaian pemberlakuan besaran Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dari saat ini sebesar 10 persen menjadi sebesar 11 persen berlaku mulai 1 April 2022,” kata
Group Head Corporate Communications XL Axiata, Tri Wahyuningsih dikutip pada Minggu (27/3). Senada dengan XL, Vice President Corporate Communications Telkomsel, Saki H Bramono juga menyatakan pihaknya akan mengikuti keputusan pemerintah dalam menaikkan tarif PPN menjadi 11 persen. Demikian juga pernyataan serupa dari Sukaca Purwokardjono, Deputy CEO Mobility Smartfren maupun Steve Saerang, SVP-Head Corporate Communications IOH. Kendati menyatakan patuh terhadap aturan pemerintah, operator seluler itu belum secara gamblang menjelaskan apakah naiknya tarif PPN akan berdampak pada harga produk seperti pulsa maupun kuota data. Perusahaan hanya menyatakan bahwa penyesuaian berlaku untuk tarif PPN saja, bukan harganya. “Jadi yang disesuaikan adalah PPN-nya saja, bukan harga layanan,”
ujar Tri Wahyuningsih. Terkait penyesuaian tarif PPN yang menjadi 11 persen, beberapa operator seluler mengaku sudah merancang rencana sosialisasi dan edukasi melalui beragam saluran. IOH misalnya, berencana mensosialisasikan penyesuaian PPN kepada pelanggan melalui SMS notifikasi, informasi pada lembar tagihan untuk pelanggan pascabayar, dan jalur komunikasi lainnya. Telkomsel juga merencanakan hal yang sama, namun secara khusus sudah melakukan sosialisasi dan edukasi kepada pelanggan pascabayar melalui SMS notifikasi, sejak 8 Maret lalu. XL juga menyatakan telah menginformasikan kepada seluruh pelanggan dan mitra bisnis bahwa terhitung efektif mulai 1 April 2022, seluruh aktifitas transaksi bisnis yang dilakukan XL akan memberlakukan nilai PPN sebesar 11 persen sesuai dengan ketentuan dan aturan baru. (kpc)
Pertalite Bakal Gantikan Premium Sebagai BBM Penugasan JAKARTA, TRIBUN - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) berencana menetapkan Pertalite menjadi jenis bahan bakar minyak khusus penugasan (JBKP) menggantikan Premium. Menteri ESDM Arifin Tasrif mengungkapkan, saat ini Pertalite memang berpotensi ditetapkan sebagai JBKP untuk menggantikan Premium. “Iya ke arah situ,” ujar Arifin di Yogyakarta, Kamis (24/3). Dikonfirmasi terpisah, Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian ESDM Tutuka Ariadji membenarkan terkait rencana penetapan Pertalite sebagai JBKP. Menurutnya, saat ini pemerintah masih mencermati situasi yang ada. Tutuka memastikan untuk saat ini belum ada rencana penetapan kuota untuk penyaluran Pertalite. “(Menetapkan kuota) itu biasanya praktik yang kita lakukan, kan (sekarang) melihat kebutuhan, menjaga kebutuhan masyarakat,” ujar Tutuka, ditribunjogja.com
kutip dari Kontan.co.id, Minggu (27/3). Tutuka melanjutkan, untuk saat ini penyaluran akan berjalan seperti biasa tanpa ada penetapan kuota untuk Pertalite. Selain itu, tren konsumsi masyarakat pun mulai diarahkan ke bahan bakar yang lebih ramah lingkungan. Untuk itu, penggunaan Pertalite diyakini bakal kian meningkat. Di saat bersamaan, penggunaan Premium juga diyakini bakal kian menyusut. Tutuka melanjutkan, merujuk pada regulasi yang ada maka Badan Usaha (BU) memang diperkenankan untuk melakukan penyesuaian harga untuk BBM non subsidi. “Harusnya begitu (bisa menyesuaikan) tapi kita lihat kondisi masyarakat,” terang Tutuka. Asal tahu saja, perubahan JBKP memang dimungkinkan jika merujuk pada Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 117 Tahun 2021 tentang Perubahan Ketiga Atas Perpres Nomor 191 Tahun 2014 tentang Penyediaan, Pendistribu@tribunjogja
KOMPAS IMAGES/KRISTIANTO PURNOMO
PILIHAN - Pertalite menjadi produk bahan bakar minyak yang cukup diminati
masyarakat. Jenis BBM tersebut memiliki angka oktan 90. sian, dan Harga Jual Eceran Bahan Bakar pada 31 Desember 2021. Pasal 3 ayat (4) yang berbunyi Menteri dapat menetapkan perubahan Jenis BBM Khusus Penugasan sebagaimana dimaksud pada ayat (2) serta wilayah penugasan sebagaimana di@tribunjogjafanspage
maksud pada ayat (3) berdasarkan hasil rapat koordinasi yang dipimpin oleh menteri yang menyelenggarakan koordinasi, sinkronisasi, dan pengendalian urusan kementerian dalam penyelenggaraan pemerintahan di bidang perekonomian. (ktn) tribunjogja
tribunjogjatv
JOGJA REGION 4
SENIN PON 28 MARET 2022
Kakak Beradik Hilang di Palung Dua Wisatawan Asal Kota Yogyakarta Terseret Ombak Pantai Glagah Kulon Progo KULON PROGO, TRIBUN - Dua orang wisatawan asal Kotagede, Yogyakarta terseret ombak di Pantai Glagah, Kabupaten Kulon Progo, Minggu (27/3). Upaya pencarian terhadap kedua wisatawan tersebut masih dilakukan. Kepala Kantor Basarnas Yogyakarta, L Wahyu Efendi mengatakan kedua wisatawan merupakan kakak adik. Kejadian ini bermula ketika korban, Ivander Tristan Zahwan (9) sedang duduk di pinggir pantai. Tiba-tiba datang ombak besar yang membuatnya terseret sampai di bibir pantai. Kakanya, Oktafiansah Ramadhan Zahwan (18) yang berada di dekatnya mencoba menolong. Ivander saat itu sudah dalam genggaman Oktafiansah. Namun, mereka akhirnya terseret bersama ke selatan setelah terkena ombak besar. “Kedua korban masuk ke palung laut dan hilang,” kata Efendi, Minggu (27/3). Anggota Satlinmas sebelumnya telah mengimbau kepada mereka agar tidak mandi di laut, namun tidak dihiraukan. Koordinator Satlinmas Wilayah V Glagah, Aris Widiatmoko mengatakan tim rescue dari unit siaga Basarnas Kulon Progo yang dilengkapi dengan peralatan water rescue serta personel Ditpolair Polda DIY telah diterjunkan untuk mencari keberadaan dua korban tersebut.
BELUM DITEMUKAN zz Dua wisatawan asal
Kotagede, Yogyakarta terseret ombak di Pantai Glagah, Kulon Progo, Minggu (27/3). zz Mereka diketahui terseret ombak lalu menghilang di area palung laut. zz Upaya pencarian terhadap keduanya hingga kini masih dilakukan petugas terkait. “Untuk ombak di Pantai Glagah masih besar. Hingga saat ini kedua korban masih dalam pencarian,” ucapnya. Para personel pencarian dan penyelamatan kemarin memfokuskan upayanya di sekitar lokasi kejadian. Bahkan, Basarnas Yogyakarta mengerahkan alat aqua eye. Koordinator Rescue Basarnas Yogyakarta, Arif Rahman mengatakan alat aqua eye ini nantinya bisa digunakan untuk mendeteksi keberadaan korban. “Jadi bisa diketahui jarak korban dari lokasi kejadian berapa. Namun, gelombang tinggi di Pantai Glagah menjadi kendala kami untuk penggunaan aqua eye, karena alatnya kita masukkan ke dalam air dulu,” kata Rahman. Ia melanjutkan, bila memungkinkan, penggunaan aqua eye bersamaan dengan perahu dari
Satlinmas. Dalam proses pencarian kedua korban, Basarnas mengerahkan 10 personel, ditambah petugas dari Satlinmas, Polsek dan Koramil. Upaya pencarian rencananya dilakukan selama sepekan. “Kalau misalnya sebelum 7 hari sudah ditemukan, ya, alhamdulillah. Tapi, tetap nanti kita fokuskan di lokasi kejadian sini. Sampai sore kita ada briefing juga untuk hasil pencarian hari ini seperti apa. Dilanjutkan besok pagi,” ucapnya. Gelombang tinggi Kondisi perairan di pantai selatan DI Yogyakarta memang cenderung bergejolak belakangan ini dan gelombang laut kian meninggi. Peringatan atas hal ini sudah disampaikan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG). Dalam rilis prakiraan pada Minggu (27/3) kemarin, tinggi gelombang laut di perairan Yogyakarta diprakirakan berkisar antara 2,5-4 meter, dan termasuk kategori tinggi. Alhasil, BMKG juga memberikan peringatan waspada gelombang laut tinggi di perairan Yogyakarta. Angin berembus dari arah barat daya-barat dengan kecepatan maksimum 28 kilometer per jam. Adapun suhu udara Yogyakarta berada pada kisaran 21-33 derajat celsius, dengan kelembapan udara 67-97 persen. (scp/ aka)
Kelonggaran Mudik Lebaran Jadi Angin Segar untuk Insan Pariwisata GUNUNGKIDUL, TRIBUN - Pemerintah pusat telah berencana melonggarkan syarat perjalanan untuk mudik Lebaran di 2022 ini, antara lain tanpa tes swab antigen atau PCR bagi mereka yang sudah mendapat vaksin Covid-19 booster. Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Gunungkidul, Sunyoto menilai kelonggaran ini menjadi angin segar bagi pelaku usaha dan wisata. “Apalagi, sudah dua tahun ini kunjungan sepi karena pandemi. Kelonggaran ini akan menjadi angin segar,” katanya pada wartawan, Minggu (27/3). Menurut Sunyoto, dengan kelonggaran tersebut, diperkirakan pergerakan pemudik ke Gunungkidul akan meningkat. Kondisi ini secara otomatis akan meningkatkan angka kunjungan di lokasi wisata. Ia pun mengatakan hal tersebut juga akan berdampak positif pada pendapatan pelaku wisata. Namun ia tetap berharap para pemudik, wisatawan, hingga pelaku wisata tetap menjaga protokol kesehatan (prokes). “Prokes tetap penting ditegakkan agar penyebaran Covid-19 bisa ditekan,” jelas Sunyoto.
Kapolres Gunungkidul AKBP Aditya Galayudha Ferdiansyah menyatakan ada kemungkinan pengamanan mudik Lebaran tahun ini akan lebih longgar dibanding sebelumnya. Namun demikian, ia tetap menegaskan penanganan bersifat dinamis dengan menyesuaikan kondisi pandemi. Itu sebabnya, ia berharap agar dinamika kasus Covid-19 terus melandai hingga mudik Lebaran nanti. “Kami harap kondisi pandemi segera landai sehingga tindakan kami pun dilakukan tidak seperti saat terjadi peningkatan kasus,” jelas Aditya ditemui belum lama ini. Lantaran booster diwacanakan sebagai syarat mudik, ia mengatakan saat ini upaya mengejar capaian gencar dilakukan. Pihaknya turut memberikan dukungan ke Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunungkidul untuk pelaksanaan vaksinasi. Meski nanti ada pelonggaran, Aditya memastikan upaya preventif penyebaran Covid-19 tetap dilakukan, terutama diperkirakan ada potensi peningkatan mobilitas masyarakat saat mudik nanti. “Akan lebih kami kuatkan lagi sosialisasi prokes ke masyarakat,” ujarnya. (alx)
Tiada Lagi Syarat Swab, Jumlah Penumpang di YIA Melonjak 100 Persen KULON PROGO, TRIBUN - Aturan baru yang meniadakan syarat tes swab bagi pelaku perjalanan domestik memberikan dampak positif bagi PT Angkasa Pura I sebagai pengelola Bandara Internasional Yogyakarta (YIA) di Kabupaten Kulon Progo. Pasalnya, aturan baru yang mengacu Surat Edaran (SE) Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Nomor 21 Tahun 2022 itu berimbas pada kenaikan jumlah penumpang di YIA yang tembus di angka 100 persen. PTS Airport, Service and Security Senior Manager YIA, Rahmat Febrian mengatakan, setelah diberlakukannya SE tersebut mulai 8 Maret 2022 lalu, animo masyarakat untuk menggunakan transportasi udara semakin tinggi. Sebab, calon penumpang pesawat udara yang sudah disuntik vaksin dosis kedua maupun booster tidak perlu menyertakan hasil tribunjogja.com
TRIBUN JOGJA/SINGGIH WAHYU/SRI CAHYANI PUTRI PURWANINGSIH
LAUT SELATAN - Sejumlah wisatawan sedang menikmati suasana di kawasan Pantai Congot, Temon, Kulon Progo, dekat pro-
yek pembangunan area muara Pantai Bogowonto, Minggu (27/3). INSET: Di hari yang sama, petugas pencarian dan penyelamatan sedang berupaya menemukan dua wisatawan yang terseret ombak saat berwisata di Pantai Glagah.
Kasus Aktif Covid-19 di Gunungkidul Tersisa 354 Orang GUNUNGKIDUL, TRIBUN - Angka kasus aktif Covid-19 di Kabupaten Gunungkidul selama beberapa hari terakhir terus menurun. Penyebabnya antara lain semakin banyak pasien yang sembuh, serta jumlah kasus konfirmasi positif baru yang melandai. Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Gunungkidul, Dewi Irawaty menyampaikan bahwa hingga Minggu (27/3) kemarin tercatat ada 354 kasus aktif. “Ada 127 pasien sembuh, dengan tambahan 25 kasus konfirmasi positif baru,” kata Dewi. Adapun kemarin juga dilaporkan
148 pasien sembuh dan tambahan 15 kasus baru. Meski demikian, angka meninggal dunia bertambah sebanyak 3 orang dalam 2 hari terakhir, dengan status belum divaksin. Menurut Dewi, penurunan kasus mulai dirasakan menjelang akhir Maret ini. Masa puncak atau tren kenaikan kasus di Gunungkidul pun terbilang singkat, yaitu dimulai pada pertengahan Februari. “Saat ini angka kasus baru bisa di bawah 100 orang, berbeda saat tren peningkatan lalu yang ada lebih dari 100 kasus baru,” jelasnya.
Sampai Minggu kemarin, ada 22.456 kasus konfirmasi positif Covid-19 secara kumulatif di Gunungkidul. Sebanyak 20.952 orang sudah dinyatakan sembuh, 354 kasus aktif, dan 1.150 kasus meninggal dunia. Dewi tetap meminta masyarakat untuk menjaga protokol kesehatan (prokes). Apalagi, pihaknya kini juga mengantisipasi masa libur Lebaran, yang berpotensi menimbulkan peningkatan kasus. “Tetap tidak boleh abai dan lengah, prokes harus diterapkan saat beraktivitas,” katanya. (alx)
IDAI dan BKKBN Skrining TB Anak Stunting di Kulon Progo IKATAN Dokter Anak Indonesia (IDAI) menggandeng Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) menggelar skrining tuberkulosis (TB) pada anak stunting di Kabupaten Kulon Progo. Ketua UKK Respirologi IDAI sekaligus project leader Zero TB Yogyakarta, Rina Triasih mengatakan IDAI melakukan kegiatan ini sebagai upaya untuk membantu pemerintah dan mengintegrasikan program kesehatan di Indonesia yakni tuberkulosis dan stunting. Terlebih, anak yang terkena stunting memiliki daya tahan tubuh rendah, sehingga ada risiko utama pada anak stunting disertai gizi buruk. “Sementara, gejala TB yakni kurang gizi sehingga menyebabkan berat badan tidak naik. Kalau dibiarkan akan mengarah ke stunting secara kronis,” ucapnya, Sabtu (26/3). Kepala BKKBN RI, Hasto Wardoyo mengatakan skrining TB pada anak stunting di Kabupaten Kulon Progo tetap dilakukan, meski angka kasusnya terendah se-DIY, yakni di angka 14,9
TRIBUN JOGJA/SRI CAHYANI PUTRI PURWANINGSIH
MENINJAU - Kepala BKKBN RI Hasto Wardoyo bersama Bupati Kulon Progo Sutedjo meninjau pelaksanaan skrining TB pada anak stunting di Puskesmas Pengasih II, Kulon Progo, Sabtu (26/3).
persen. Persentase itu bahkan telah mencapai target penurunan stunting nasional 2024.“Tetap harus diwaspadai. Kalau TB tidak diatasi dengan baik, stunting akan naik,” kata Hasto. Bupati Kulon Progo, Sutedjo menyatakan siap untuk mendukung pro-
gram BKKBN terkait penanganan stunting. “Apalagi, capaian stunting di Kulon Progo 2021 sudah mencapai target nasional 2024. Semoga capaian ini membantu capaian daerah lain yang mengalami keterlambatan penurunan stunting,” ucapnya. (scp)
Warga Semin Dibekuk Polisi Karena Gelapkan Motor Majikan DOK. HUMAS AP 1 BANDARA YIA
TUNGGU PESAWAT - Pengguna jasa penerbangan sedang
menunggu jadwal keberangkatan di Bandara Internasional Yogyakarta (YIA) Kulon Progo, beberapa waktu lalu.
swab lagi. Sementara, bagi yang baru disuntik dosis pertama wajib menyertakan hasil negatif swab baik RT-PCR yang berlaku 3×24 jam atau antigen 1×24 jam. “Sehingga, memberikan kemudahan bagi pengguna jasa penerbangan,” kata Rahmat, Sabtu (26/3). PT Angkasa Pura I mencatat rata-rata penumpang di YIA di hari biasa saat ini sudah mencapai 7.000 penumpang, dari yang semu-
la 3.000-4.000 penumpang. Sementara ketika akhir pekan, jumlah penumpang mencapai lebih dari 8.000 orang. Adapun pada Minggu (27/3), total ada 8.289 penumpang di YIA. Terdiri dari jumlah kedatangan 3.681 penumpang dan jumlah keberangkatan 4.608 penumpang. Di hari yang sama juga terdapat penambahan rute penerbangan ke Denpasar dan Medan. (scp)
@tribunjogja
SEORANG lelaki berinisial BA (31) warga Semin, Kabupaten Gunungkidul dibekuk polisi, Minggu (27/3) dini hari. Pelaku diamankan lantaran menggelapkan sepeda motor milik majikannya, Agung Sugeng Purnomo (48) warga Panjatan, Kabupaten Kulon Progo. Kasi Humas Polres Kulon Progo, Iptu I Nengah Jeffry menjelaskan penggelapan terjadi pada 11 Maret 2022 lalu. Pelaku yang merupakan pekerja dan ting-
gal di rumah korban meminjam sepeda motor bernomor polisi AB 2322 CR itu dengan alasan untuk berangkat salat Jumat ke masjid. Tetapi, setelah itu ia tak kunjung mengembalikannya, sehingga korban merugi sekitar Rp17 juta. Sabtu (26/3) kemarin, anggota reskrim Polsek Panjatan mendapatkan informasi keberadaan pelaku di Semin. Petugas lalu berkoordinasi dengan Unit Reskrim Polsek Semin untuk melaku-
kan penyelidikan guna memastikan keberadaan pelaku. Setelah diketahui keberadaannya, keesokan harinya pelaku ditangkap di rumahnya. "Saat ini pelaku sudah dibawa ke Polsek Panjatan guna dilakukan pemeriksaan lebih lanjut," kata Jeffry. Dari penangkapan tersebut, polisi juga berhasil mengamankan barang bukti dari tangan pelaku yakni STNK sepeda motor milik korban. (scp)
Rumah Warga Semanu Ambruk Karena Lapuk RUMAH warga di Pedukuhan Semanu Selatan, Kalurahan Semanu, Kapanewon Semanu, Gunungkidul, ambruk pada Sabtu (26/3) kemarin. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Bhabinkamtibmas Semanu dari Polsek setempat, Bripda Widya Pangestika menyampaikan ambruknya rumah tersebut diperkirakan terjadi sekitar pukul 16.00 WIB kemarin. “Adapun rumah tersebut milik Mariyo (59) se@tribunjogjafanspage
orang petani,” ungkap Widya memberikan keterangannya pada Minggu (27/3). Kejadian itu diketahui oleh Wasiran (62), tetangga korban. Saat itu, pria lanjut usia (lansia) yang juga merupakan seorang petani tersebut tengah berada di rumahnya. Sekitar pukul 16.00 WIB, Wasiran mendadak mendengar suara keras. Ia langsung keluar untuk mengecek sumber suara tersebut. “Saksi mendapati rumah korban sudah datribunjogja
lam keadaan rata dengan tanah,” ujarnya. Untungnya, Mariyo saat itu tidak berada di rumah karena sedang pergi mencari barang bekas untuk dijual. Berdasarkan hasil pemeriksaan dan keterangan pemilik rumah, kondisi bangunan dari kayu itu sudah miring dan lapuk, hingga akhirnya ambruk ke tanah. “Kerugian akibat peristiwa ini diperkirakan mencapai sekitar Rp 30 juta,” kata Widya. (alx) tribunjogjatv
MALIOBORO BLITZ 5
SENIN PON 28 MARET 2022
Polda DIY Cermati Temuan Bundling Distributor Migor Curah YOGYA, TRIBUN - Kepolisian Daerah (Polda) DIY mencermati temuan salah satu distributor minyak goreng (migor) curah di Kabupaten Sleman yang melakukan penjualan dengan sistem bundling. Polisi bersama instansi terkait nantinya akan menganalisis untuk memproses lebih lanjut kasus itu. Kepala Bidang (Kabid) Humas Polda DIY, Kombes Pol Yuliyanto, mengatakan, kepolisian akan berkoordinasi dengan KPPU dan Satgas Pangan setempat
untuk menindaklanjuti temuan tersebut. “Kasus kemarin itu kita memang menemukan ada skema bundling, jadi sesuai dengan UU persaingan usaha hal itu tidak diperbolehkan,” kata Yuli, Minggu (27/3). Dia menjelaskan, aparat akan melihat perkembangan dari temuan kasus bundling oleh salah satu distributor minyak goreng tersebut. Proses penindakan akan dilakukan setelah petugas memeriksa berkas temuan kasus.
“Nanti akan kami lihat situasinya seperti apa, proses penyelidikan apakah bisa disidik apa tidak nanti akan kami lihat perkembangannya,” jelasnya. Pihaknya mengingatkan kepada pedagang dan distributor agar tidak melakukan tindakan yang menyalahi aturan saat kondisi minyak goreng langka. Hal ini telah diatur dalam Undang-undang dan bisa dijerat pidana maupun sanksi lainnya. “Menjual minyak goreng dengan skema harus
membeli barang yang lain, jelas melanggar aturan. Bisa denda administrasi dan denda uang minimal Rp5 miliar dan maksimal Rp25 miliar,” ungkap Yuli. Perlu diketahui, KPPU bersama sejumlah instansi lainnya menemukan praktik penjualan minyak goreng dengan sistem bundling di wilayah Sleman. Dalam penjualan minyak goreng curah, distributor itu mewajibkan konsumen untuk membeli barang lain berupa gula atau tepung dengan nominal Rp400 ribu. (hda)
Disdikpora Khawatir Skor PISA Anjlok Sekolah Kuatkan Kompetensi Literasi dan Numerasi Selama PTM
TRIBUN JOGJA/ MIFTAHUL HUDA
BERBELANJA Para pengunjung berbelanja di Teras Malioboro 2, Minggu (27/3). Para Pedagang sudah menyiapkan stok dagangan untuk lebaran mendatang.
Pedagang Malioboro Menaruh Harapan Saat Lebaran YOGYA, TRIBUN - Menjelang bulan suci ramadan, sebagian pedagang di Teras Malioboro 2 mulai bersiap-siap menyambut datangnya libur pra lebaran dan sesudah lebaran. Mereka mulai menyiapkan stok barang dagangan untuk menyambut lebaran. Salah seorang pedagang pakaian, Giah, mengatakan, setiap menjelang lebaran dan sesudahnya, dagangannya selalu laris. “Makanya selalu nyetok. Kalau sekarang semenjak pindah di Teras Malioboro 2 agak sepi. Jadi setok paling gak banyak,” katanya, dijumpai Minggu (27/3). Giah melanjutkan, jika dibandingkan de-
ngan tempat berjualan yang lama, keuntungan berjualan pakaian di Teras Malioboro 2 hanya 5 persen saja. “Hanya sedikit, karena di sini sepi. Ya paling 5 persen. Kalau di tempat lama ya ramai,” ujarnya. Seorang pengunjung Teras Malioboro 2 Dwi Rukminingsih mengungkapkan, kawasan Malioboro sekarang ini sudah tertata. “Kalau dulu kayaknya Malioboro itu penuh sesak. Sekarang sudah endak. Semakin tertata,” katanya. Selain itu, lanjut Dwi, pedestrian di kawasan Malioboro juga terlihat lebih bersih dan rapi. (hda)
YOGYA, TRIBUN - Pemerintah DIY mengizinkan sekolah untuk menggelar pembelajaran tatap muka (PTM) mulai Senin (28/3) hari ini. Pelaksanaan PTM juga sebagai persiapan untuk melaksanakan Programme for International Student Assessment (PISA). “Kebetulan DIY salah satu provinsi yang diambil sampel besar, selain Jakarta dan Bangka Belitung. Kami diberi kesempatan lebih besar persentasenya, bisa diukur DIY dibanding DKI dan Babel dan negara lain,” terang Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Disdikpora) DIY, Didi Wardaya, saat dihubungi, Minggu (27/3). Didik menjelaskan, PISA merupakan suatu studi untuk mengevaluasi sistem pendidikan yang diikuti puluhan negara di seluruh dunia. Setiap tiga tahun, murid berusia 15 tahun dari sekolah yang dipilih secara acak menempuh tes mata pelajaran utama yaitu membaca, matematika dan sains. Tes ini bersifat diagnostik yang digunakan untuk memberikan informasi yang berguna untuk perbaikan sistem pendidikan. “Akan dilaksanakan Mei 2022 untuk mengukur proses pembelajaran yang dilakukan di sekolah,” katanya.
Di sisi lain, Didik khawatir jika hasil penilaian PISA di DI Yogyakarta bakal mengalami penurunan. Terlebih siswa di wilayah ini sudah terlalu lama menerapkan metode pembelajaran jarak jauh (PJJ) atau daring akibat pandemi Covid-19. Karenanya, sekolah diminta mengoptimalkan jam pembelajaran di kelas untuk meminimalkan adanya penurunan kualitas siswa. Sekolah juga menyediakan jam pembelajaran tambahan untuk mengejar ketertinggalan materi. “Kalau PJJ berkepanjangan memang kalau dites model PISA, dari kemampuan literasi membaca bisa jadi turun sehingga kita ada beberapa pertemuan yang kita lakukan. Sebagian materi kan ada yang hilang karena adanya PJJ,” jelasnya. Sementara Sekretaris Daerah (Sekda) DIY, Kadarmanta Baskara Aji menjelaskan, PISA juga dapat menjadi salah satu indikator untuk mengukur fenomena learning loss atau penurunan kualitas pembelajaran selama pandemi. Selain itu, pihaknya juga memiliki pekerjaan rumah untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam membaca. Sebab, hasil penilaian
PERBAIKAN SISTEM PENDIDIKAN zz Sejumlah sekolah mulai menggelar pembelajaran tatap muka (PTM), Senin (28/3) hari ini.
zz PTM juga sebagai persiapan untuk melaksanakan
Programme for International Student Assessment (PISA). zz Disdikpora DIY khawatir jika hasil penilaian PISA menurun karena PJJ. zz Sekolah menguatkan kompetensi literasi dan numerasi pada siswa.
PISA terkait kemampuan siswa Indonesia dalam membaca berada di bawah skor rata-rata. Kendati demikian, Aji mengklaim bahwa capaian PISA DIY di tahun 2018 lalu cukup memuaskan. Di Asia Tenggara, DIY hanya kalah saing dengan Singapura. “PISA juga bisa untuk mengukur, dulu kita nilainya berapa nanti kita bandingkan,” terangnya. Sementara itu, sejumlah sekolah mempersiapkan diri sebagai peserta PISA. Kepala Sekolah SMAN 10 Yogyakarta, Sri Moerni mengungkapkan, upaya persiapan dilakukan dengan memperkuat kompetensi literasi maupun numerasi siswa. Tambah jam pelajaran Untuk menghadapi ujian PISA, pihaknya tidak menambah jam pelajaran. Sebab penguatan itu disisipkan dalam
setiap kegiatan belajar mengajar yang dilakukan baik secara daring maupun luring. “SMA 10 menguatkan pada kompetensi literasi dan numerasi yang include di dalam pembelajaran,” terangnya. Di sisi lain, mulai Senin (27/3), SMAN 10 Yogyakarta bakal kembali menerapkan PTM. Dengan demikian upaya belajar mengajar diharapkan dapat semakin efektif. Sementara Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta, Tri Hari Nurdi menyebut bahwa SMA Muhammadiyah 1 juga ditunjuk Kemendikbud Ristek untuk berpartisipasi dalam program PISA. Di sekolah ini, pihaknya hanya melakukan persiapan dari sisi infrastruktur. Terlebih ujian dilakukan dengan berbasis komputer. “Saat ini lebih pada penyiapan infrastruktur saja,” katanya. (tro)
Pertemuan G20 Dongkrak Okupansi Hotel Hingga 20 Persen YOGYA, TRIBUN - Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) DIY mendapat angin segar dari rangkaian kegiatan pertemuan tingkat tinggi Group of Twenty atau G20 di DI Yogyakarta. Kegiatan ini mampu mendongkrak tingkat keterisian atau okupansi kamar hotel hingga 20 persen. Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) DIY, Deddy Pranawa Eryana, mengatakan, peningkatan okupansi tersebut disebabkan karena banyaknya tamu dari negara delegasi maupun pejabat pemerintah yang berkunjung ke DIY. “G20 itu mempunyai multiplayer effect selain meningkatkan okupansi karena banyak delegasi dan kementerian hadir. Itu ada imbas yang cukup baik,” kata Deddy, Minggu (27/3). Seperti diketahui, sejumlah hotel berbintang lima ditunjuk sebagai venue utama penyelenggaraan G20. Hotel ini meliputi Hotel Royal Ambarrukmo, Tentrem, Shera-
tribunjogja.com
G20 itu mempunyai multiplayer effect selain meningkatkan okupansi karena banyak delegasi dan kementerian hadir. Itu ada imbas yang cukup baik. ton, dan Hyatt. Kemudian, sejumlah hotel lainnya juga dilibatkan sebagai tempat menginap khusus pendamping dan keluarga delegasi G20. Menurutnya, kenaikan okupansi tak hanya dijumpai pada hotel berbintang melainkan juga pada hotel non berbintang. Tingkat keterisian yang dulunya hanya berada di angka 40-50 persen persen
kini meningkat menjadi 60 bahkan 70 persen. “Okupansi rata-rata hanya 40-50 persen. Sekarang dengan adanya G20 meningkatnya kalau weekend Jumat-Minggu cukup bagus. Hotel bintang 60-70 persen. Non bintang rata-rata 40 persen,” kata Dedi. Dia melanjutkan, penyelenggaraan G20 sekaligus meneguhkan citra pariwisata Yogyakarta yang aman aman dan nyaman. Terlebih DIY sempat kembali menerapkan PPKM level 4 sehingga banyak tamu yang membatalkan pesanan kamar. Selain itu, Presiden Jokowi juga sempat berkunjung ke Gedung Agung Yogyakarta untuk menginap. Hal ini membuat wisatawan yakin bahwa Yogyakarta masih aman dikunjungi. “Kemudian banyak wisatawan dengan adanya G20 memutuskan datang kembali. Wisatawan yang waktu PPKM level 4 kan menunda, kemudian melanjutkan kembali karena melihat G20 dilaksanakan di Yogya,” terangnya. (tro)
@tribunjogja
@tribunjogjafanspage
tribunjogja
tribunjogjatv
JATENG SQUARE MAGELANG-KLATEN
6
SENIN PON 28 MARET 2022
Bupati Magelang Terima Penghargaan MAGELANG, TRIBUN - Bupati Magelang Zaenal Arifin mendapat penghargaan pada acara Malam Penganugerahan PWI Jateng Award 2022, yang diselenggarakan di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Semarang, Jumat (25/3). Penghargaan ini diberikan kepada Bupati Magelang atas kontribusi secara aktif terhadap pengembangan pariwisata di Kabupaten Magelang. Penyerahan penghargaan dilakukan secara langsung oleh Ketua PWI Jateng, Amir Machmud NS.
Menanggapi hal tersebut, Zaenal Arifin berterima kasih kepada warga masyarakat Kabupaten Magelang dan seluruh elemen yang ada, baik dari pariwisata dan rekan-rekan wartawan, yang terus bersama dengan Pemerintah Daerah untuk membangun Kabupaten Magelang. “Alhamdulilah di sektor pariwisata, kita diapresiasi oleh PWI Jawa Tengah. Ini berkat kerja keras, kerja bersama, dan gotong royong seluruh teman-teman seperti Pesona Magelang dan para pelaku
pariwisata. Inilah hasil jerih payah panjenengan semua,” ucap Zaenal, Minggu (27/3). Menurutnya, penghargaan ini akan menjadi pemicu untuk terus meningkatkan kualitas sektor pariwisata di Kabupaten Magelang. “Kami punya potensi besar, kami punya anugerah alam yang luar biasa. Ini yang harus terus digali, yang harus terus kita manfaatkan,” katanya. Terkait hal tersebut, bahkan Pemerintah Kabupaten Magelang telah membuat
rencana induk untuk pembangunan pariwisata di Kabupaten Magelang, sehingga memiliki arah yang lebih jelas. “Mari terus kerja bareng bergotong royong untuk Kabupaten Magelang,” tutur Zaenal. Ketua PWI Jateng, Amir Machmud NS menyampaikan, acara ini bermata rantai dengan peringatan Hari Pers Nasional (HPN). Tujuannya, membudayakan apresiasi prestasi bagi para tokoh yang memberikan peran dan kontribusi bagi pembangunan di Provinsi Jawa Tengah.
Untuk diketahui, pada acara Malam Penganugerahan ini PWI Jateng memberikan penghargaan kepada 16 tokoh dan tiga korporasi. Prestasi dan kontribusi mereka, merupakan sumber inspirasi, keteladanan untuk menjadi contoh, panutan, dan tempat berkaca. “Cara berpikir ini menandai sikap kami, untuk menghargai prestasi dan keteladanan para penerima Award PWI Provinsi Jawa Tengah, di berbagai bidang pada setiap tahunnya,” kata, Amir. (ndg)
Ada Pen di Kaki Korban
Polisi Tunggu Hasil Tes DNA Mayat Misterius di Delanggu KLATEN, TRIBUN - Satreskrim Polres Klaten menemukan fakta baru terkait temuan mayat perempuan di bawah Jembatan Jabang Bayi, Desa Dukuh, Kecamatan Delanggu, Klaten. Dari hasil pemeriksaan, mayat tersebut diduga sudah tujuh hari berada di lokasi penemuan. “Diperkirakan mayat sudah lebih dari tujuh hari berada di TKP (tempat kejadian perkara),” ujar Kanit 1 Satreskrim Polres Klaten, Ipda Ardy Nugraha Putra, Minggu (27/3). Menurut Ardy, fakta itu diperkuat oleh keterangan pihak yang melapor sebagai orang tua dari jenazah yang ditemukan itu. “Untuk keluarga tersebut menginformasikan bahwa anaknya sudah hilang sejak satu bulan yang lalu,” ucapnya. Selain itu, polisi juga mencocokan keterangan terkait adanya pen di tubuh korban. “Dari keterangan keluarga juga dilaporkan ada pen di kaki sebelah kanan korban dan saat dicek ternyata benar ada pen di kaki kanannya,” terang dia. Hanya saja kata Ardy, pihak kepolisian belum dapat memastikan jika temuan mayat tersebut adalah perempuan yang disebut pihak pelapor telah hilang sejak satu bulan itu. Pihak kepo-
TITIK TERANG zz Polisi menemukan fakta baru terkait temuan mayat perempuan di Delanggu.
zz Dari hasil pemeriksaan, mayat tersebut diduga sudah tujuh hari berada di TKP.
zz Sudah ada pihak yang melapor sebagai orang tua dari jenazah yang ditemukan itu. zz Akan tetapi, pihak kepolisian masih menunggu hasil kecocokan tes DNA korban. lisian perlu menunggu hasil tes DNA terlebih dahulu. “Karena wajah dari mayat sudah tidak bisa dikenali maka untuk memastikan kita akan menguji tes DNA ke labfor dan hasilnya masih menunggu,” jelas Ipda Ardy. Kasi Humas Polres Klaten Iptu Abdillah menyampaikan jika sudah ada pihak yang datang ke Mapolres Klaten dan mengaku jika mayat perempuan tersebut adalah anggota keluarganya. “Sudah ada (yang datang). Tapi masih sebatas pengakuannya orang tua,” ujarnya. Atas pengakuan itu, pihak Kepolisian bakal melakukan pemeriksaan lanjutan termasuk pemeriksaan tes kesehatan ke keluarga korban tersebut. “Perlu dipastikan kembali (pengakuan itu) oleh tim dokter, nanti kami informasikan lebih lanjut,” ulasnya. Sementara itu pada Sabtu
(26/3), jajaran Satreskrim Polres Klaten bersama Unit K-9 kembali mendatangi lokasi penemuan mayat. Saat itu, seekor anjing pelacak dilibatkan untuk menyisir lokasi sekitar TKP penemuan mayat perempuan itu. Sebelumnya diberitakan, sesosok mayat perempuan tanpa identitas ditemukan oleh warga di bawah Jembatan Jabang Bayi, Jumat (25/3) sekitar pukul 11.00 WIB. Temuan mayat perempuan di bawah jembatan dekat area persawahan itu membuat gempar warga sekitar. Kapolsek Delanggu, AKP Sutiman Hadi mengatakan, dari hasil pemeriksaan tenaga kesehatan, mayat perempuan tanpa identitas itu diduga sudah berada di TKP lebih dari 24 jam. “Diduga sudah lebih dari 24 jam berada di lokasi. Tidak ada tanda identitas,” katanya. (mur)
IST
MENYISIR LOKASI - Jajaran Satreskrim dan Unit K-9 Polres Klaten saat menyisir lokasi penemuan mayat perempuan tanpa
identitas di Desa Dukuh, Kecamatan Delanggu, Kabupaten Klaten, Sabtu (26/3).
Niat Cari Makan tapi Nekat Curi Motor KLATEN, TRIBUN - Seorang buruh berinisial FA ditangkap polisi karena nekat mencuri sepeda motor matik milik seorang penjual roti di Pasar Gabus, Krajan, Jatinom, Klaten. Atas perbuatannya, FA dijerat pasal 363 KUHP dengan ancaman maksimal tujuh tahun penjara. Wakapolres Klaten, Kompol Sumiarta menjelaskan, aksi FA dilakukan pada Kamis (10/3). Saat itu, FA dan seorang temannya berinisial AN nekat menggondol sepeda motor milik penjual roti berinisial BKP yang diparkir di sebuah toko di Pasar Gabus. “Tersangka ini bekerja sebagai buruh, dia warga Ponjong, Gunungkidul. Temannya berinisial AN saat ini massuk DPO (daftar pencarian orang),” ujar Kompol Sumiarta, Minggu (27/3). Kompol Sumiarta menjelaskan, kronologi pencurian sepeda motor
onal di Rawa Jombor, Klaten, Jumat (25/3). Tampak tanaman eceng gondok tumbuh lebat di lokasi rawa tersebut.
KLATEN, TRIBUN - Area Rawa Jombor di Desa Krakitan, Kecamatan Bayat, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah belum benar-benar selesai dari permasalahan tanaman air eceng gondok. Bahkan, pertumbuhan eceng gondok di lokasi itu semakin mengkhawatirkan satu bulan terakhir. Kondisi ini menjadi sumber kerugian bagi warga sekitar yang biasa mencari pemasukkan dari Rawa Jombor. Para pengusaha kapal wisata misalnya, mengalami kesulitan untuk mengeluarkan kapalnya dari dermaga. Ketua Paguyuban Kapal Wisata Rawa Jombor, Sutomo mengatakan pada akhir 2021 tanaman eceng gondong sudah tinggal sedikit di rawa itu. Ini terjadi sebagai hasil gotong royong warga membersihkan tanaman eceng gondok. Namun, dalam waktu satu bulan terakhir pertumbuhannya kembali tidak terkendali. Pihak pengelola kapal wisata pun juga bukan tanpa usaha. Misalnya, mengumpulkan uang untuk membeli racun eceng gondok itu. Namun, pihak terkait meminta kegiatan itu dihentikan karena takut air di rawa tercemar oleh zat kimia yang ada di dalam racun tanaman itu. “Baru jalan dua hari kita disetop katanya takut nanti mengganggu ekosistem rawa,” ulasnya.
tribunjogja.com
Ia menjelaskan, pertumbuhan eceng gondok itu sangat mengganggu operasional perahu wisata di rawa tersebut. Apalagi tanaman itu mengapung di air dan bisa berpindah-pindah dari satu sisi ke sisi rawa lainnya karena terpaan angin. “Kalau nggak mengganggu ngapain juga teman-teman sampai iuran untuk membasmi eceng gondok,” ucapnya. Sementara itu, Staf Bidang Operasional dan Pemeliharaan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Bengawan Solo, Suryadi mengatakan pihaknya sudah menurunkan satu unit kapal untuk membersihkan eceng gondok dari waduk Rawa Jombor itu. “Eceng gondok sudah disiapkan alat pembersihan tanaman itu dan akan bekerja secara terus menerus setiap hari,” ucapnya. Ia membenarkan pertumbuhan tanaman eceng gondok sangat cepat apabila dibiarkan. “Ini pertumbuhannya memang sangat cepat. Kita turunkan satu kapal, kapasitasnya tergantung kerja petugas,” akunya. Menurutnya, tanaman eceng gondok yang dibersihkan dari badan rawa itu tidak langsung dibuang. Namun dimanfaatkan untuk pakan maggot. “Kita nggak buang tapi eceng gondok ini dimanfaatkan untuk pakan maggot oleh komunitas rawa,” akunya. (mur)
@tribunjogja
nyelidikan dan memintai keterangan dari saksi-saksi. Empat hari setelah aksi pencurian atau Senin (14/3), Polsek Jatinom mendapatkan informasi keberadaan sepeda motor dan pelaku. “Polsek Jatinom lalu berkoordinasi dengan Polres Boyolali untuk menangkap pelaku dan mengamankan sepeda motor tersebut,” jelasnya. Saat penangkapan, hanya FA dan sepeda motor yang berhasil diamankan dari wilayah Kabupaten Boyolali. Sementara satu pelaku masih DPO. Tersangka FA sendiri, lanjut Kompol Sumiarta belum sempat menjual sepeda motor tersebut. Sementara itu, FA mengaku baru pertama kali melakukan aksi pencurian tersebut. “Saya tidak tahu (kalau teman saya) mencuri sepeda motor. Dari awal saya tidak niat, saya cuma dihampiri teman diajak cari makan bukan curi motor,” ucapnya. (mur)
Sepeda Motor Babinsa Hancur Tertimpa Batu
TRIBUN JOGJA/ALMURFI SYOFYAN
MENANGKAP IKAN - Seorang warga saat menangkap ikan menggunakan jala tradisi-
Dilema Tanaman Eceng Gondok di Rawa Jombor
bermula pada Kamis (10/3) sekitar pukul 01.15 WIB. Saat itu, korban BKP dan temannya R berangkat ke Pasar Gabus dengan mengendarai sepeda motor matik jenis honda scoopy untuk menjual roti. Sesampainya di Pasar Gabus, korban memarkirkan sepeda motor di depan sebuah toko lalu kunci sepeda motor matik itu ditaruh di bagian dashboard sepeda motor. Jarak antara sepeda motor matik yang diparkir dengan korban berjualan roti hanya tujuh meter saja. Sekitar 45 menit berselang, teman korban menyadari jika sepeda motor yang diparkir sudah hilang. Ia kemudian melaporkan ke korban BKP dan berusaha mencari sepeda motor milikya. Korban juga melaporkan kehilangan sepeda motor itu ke Polsek Jatinom. Mendapati laporan itu, jajaran Polsek Jatinom mencoba melakukan pe-
KEBUMEN, TRIBUN - Satu unit sepeda motor milik Babinsa Koramil Sempor hancur tertimpa batu sebesar mobil. Saat batu menimpa motor tersebut, pemilik tengah beristirahat usai bergotong-royong membersihkan longsoran tak jauh dari lokasi pada Sabtu (26/3). Kejadian berawal saat longsor terjadi di ruas Jalan Sempor-Sampang, Desa Sempor, Kebumen, Jumat (25/3) malam. Material longsor berupa batu besar yang jatuh ke badan jalan penghubung Kebumen dan Banjarnegara. Sabtu pagi (26/3), petugas dan relawan bahu membahu membersihkan material dan juga berupaya mengevakuasi batu yang longsor. Tak mudah mengevakuasi batu sebesar itu. Petugas atau relawan harus memecah dulu batu itu agar mudah dipindahkan. Nahas insiden kembali terjadi ssaat tim sedang beristirahat di sela kerja bakti. Longsor susulan terjadi. Batu berukuran besar longsor dari tebing mengarah ke jalan. Bahkan, batu saat longsor kedua itu jauh lebih besar dari longsor sebelumnya. Satu batu besar itu bahkan hampir menutup seluruh badan jalan provinsi. Batu besar longsor dari tebing dan menimpa sepeda motor milik Sertu Agus Babinsa Koramil Sempor yang diparkir beberapa puluh meter dari lokasi longsoran pertama. @tribunjogjafanspage
IST
HANCUR
- Kondisi kendaraan operasional milik Babinsa Koramil Sempor yang hancur usai tertimpa batu besar yang longsor di ruas Jalan Sempor-Sampang, Desa Sempor, Kebumen, Sabtu (26/3).
Kendaraan itu pun seketika hancur usai dihantam batu longsoran. Bahkan, kendaraan dinas tersebut hancur tak berbentuk dan nyaris tak dikenali lagi ciri-cirinya. Tapi masih beruntung tidak ada korban dalam insiden itu. Posisi para relawan sedang tidak berada di lokasi kejadian saat longsor susulan terjadi. Akibat kejadian itu, lalu lintas sempat tersendat. Alat berat dikerahkan untuk memindahkan batu jumbo karena tak bisa ditangani dengan cara manual. “Alhamdulillah tidak ada korban, “ kata Ketua Relawan Gertak Bamtribunjogja
bang Pujianto, Sabtu (26/3). Kapolres Kebumen AKBP Piter Yanottama bersama Wakapolres dan PJU lainya yang meninjau langsung lokasi kejadian menghimbau kepada masyarakat agar berhati-hati saat melintas di lokasi longsor. Kapolres juga menginstruksikan kepada anggota Polri dan TNI serta warga untuk tetap waspada saat bergotong-royong membersihkan sisa longsoran. Masyarakat diimbau untuk berhati-hati bila melintas di jalur tersebut dan kendaraan besar lebih baik melalui jalan utama saja. (tribunbanyumas) tribunjogjatv
SENINPAHING PON 2827 MARET 2022 MARET 2022 5 7 MINGGU
T IA TTEEPPAAOTSII M MEEDDIAPRROOM MOS UUNNTTUUKK PS ANNDDAA BBIISSNNIIS A BAHAN JASA BAHAN BANGUNAN BANGUNAN SPIRITUAL LunasiHtng,InginUangBerlimpah, BAJA SPIRITUAL BAJA RINGAN RINGAN ProblemRT,Jodoh,PeletDll,Kami ”Baja Ringan SNI, Taso, Blue- ABAH WIJAYA. insya Allah bisa ”Baja Ringan SNI, Taso, Bluescope, Bantu&KamiGaransi 081329283290 (Rumah,(Rumah, Kanopi, Gudang) Tlp/WA: scope, Kanopi, Gu- membantu tuntaskan masalah53674-3 lil087839426841” ABAH WIJAYA. insya Allah mabisa dang) Tlp/WA: 087839426841” itan hutang. usaha bangkrut, 53940-3 53940-3 membantu tuntaskan masalah lilsalah percintaan asmara rumah itan hutang. usaha bangkrut, matangga,penglaris dagang yg dahsalah percintaan asmara rumah syat .TLP 082137862357./WA tangga,penglaris dagang yg dah087783248557 .daerah Prambanan. syat .TLP 082137862357./WA CCTV CCTV 53990-7 CCTV1cam700rb,2cam 1cam700rb,2cam1,9jt,4cam 1,9jt,4cam 087783248557.daerah Prambanan. CCTV SUMUR BOR 53990-7 2,9jt.gps tracker 700k Terima 2,9jt.gps tracker 700k Terima servis&bisa Kredit 0811746432 SUMUR BOR servis&bisa Kredit 081174643253757-3 AhliSumur Gali&Bur,Rspan-Mmpet 53757-3 AhliSumur Gali&Bur,Rspan-Mmpet Sdot WC-SrvsPompaJl KusumangrSdot WC-SrvsPompaJl KusumangrKtGede Siap085102145762Jumadi 53666-3 KtGede Siap085102145762Jumadi 53666-3
ARSITEK ARSITEK Cenindo,perencana,bangun/rehab Cenindo,perencana,bangun/rehab rumah,kantor,ruko,kos,gudang,hotel rumah,kantor,ruko,kos,gudang, dll,Telp/WA:087839151707 53839-3 hotel dll,Telp/WA:087839151707 53839-3 Griyaditya.Jasa desain arsitek, Interior,RAB,IMB.3D Visual.www. Griyaditya.Jasa desain arsitek, griyaditya.com.082226915669 Interior,RAB,IMB.3D Visual.www. griyaditya.com.08222691566953962-3 53962-3 BANGUNAN Spesial BANGUNAN bgn br/renov kualitasSgl bgnn,biaya Spesial bgn sesuai br/renovanggaranCV. kualitasSgl ATA085712683988/081215676825 bgnn,biaya sesuai anggaranCV. 53731-3 ATA085712683988/081215676825 Free Desain.Jasa bgn baru/renov sgl 53731-3 Jenis Bgunann.Jujur Amanah,sesuai Free Desain.Jasa bgn baru/renov sgl SNI 082226915669 Jenis Bgunann.Jujur Amanah,sesuai 53961-3 SNI 082226915669
PIJAT & LULUR PIJAT & LULUR Stay Cantika cs massage XTsquare/ Staykota Cantika massage XTsquare/Yk Yk bbwcsstw hml muda 0831 kota bbw stw hml muda 083109931242 09931242 Dtg&BktiknDtg&Bktikn Jmn fres Jmn fres
53495-3 53495-3
Pijat mb fira.meltni skitKhusus pungPijatsehat Kebugaran Full-Body gung perut..pijt .kerik. untuk.urut Pria Dgn Pemijatcapek Pria,Tempat wa di 089529522179 Bersih. H:081336124175 53586-3 53658-3
Pijat Kebugaran Full-Body Khusus Pjt Trdsional fullbdy khs Pria dws untuk Priakm Dgn Pemijat Pria,Tempat dT4/pgl dlm H.Aryo 35th&Pak Bersih. H:081336124175 Toro 50th WA089662686143 53658-3 53894-3
Anda yang ingin dan kerMssg 100,lulur 100,pijat yg lulurin canik, segera Hub: Mbak tik, putih, sabar, SMS aja y Fara tmn2. 0882008443172 085878078879 53929-3 53898-3
53961-3
REPARASI Servis Panggilan BIRO Bergaransi JASA Khusus Kulkas dan MCuci HP:081328711780 CV.Cipta Dunia, Jasa:CV,PT,NIB,IMB/ Mandiri Jaya Teknik PBG,SLF,Amdal,Gbr,Renov,Bgn 53901-3 Rmh dllTelp/WA:085643005109 53941-3 SEDOT WC Ahli Sumur Bor.Sedot WC Mampet REPARASI (Sumur Bor GrsBergaransi 1Th).Murah Hub Servis Panggilan Khusus Mardi 087700548176 JaKal KM 7 Kulkas dan MCuci HP:081328711780 53149-3 Mandiri JayaWC Teknik Pengurasan cpt bersih dg53901-3 truktangki khusus tdk cpt pnh Di Sagan.0274562858/081804388100 SEDOT WC 53895-3 Ahli Sumur Bor.Sedot WC Mampet (Sumur BorSKRIPSI Grs 1Th).Murah Hub Mardi 087700548176 JaKal KM 7 Siap bantu skrpsi,tesis&dest all jur. 53149-3 Era (Jl.Janti Gdngkuning blkg ITY) Hub: 0818277603 SKRIPSI YOGYAKARTA 53779-3 YOGYAKARTA Siap bantu skrpsi,tesis&dest all jur. SPIRITUAL Era (Jl.Janti Gdngkuning blkg ITY) Cakra0818277603 Ningrat Kemb Adakn Prog Hub: KS Pencairan Pros Ckp 3 Jam53779-3 Hsl LISTRIK 500 Jt Garansi Ggl Mahar Kemb LISTRIK SPIRITUAL Harga grosir/ecer macam2 alat 2x Lipat/Puny Hutang Angsurn Ckp Harga grosir/ecer macam2 listrik.Kunjungi:Berkat Listrikalat di LunasiHtng,InginUangBerlimpah, Dgn UB Transaksi Bebas Blja Salistrik.Kunjungi:Berkat Listrik di Jl.Juminahan 3 Yogyakarta& ProblemRT,Jodoh,PeletDll,Kami tu Jam Kerja Hsl 800rb/Hr Lgs DiJl.JuminahanKm 3 Yogyakarta&Jl. Jl.Wonosari 10 Yogyakarta Bantu&KamiGaransi coba 3x Gagl Mahr 081329283290 Kemb/Tab Jal53811-4 53674-3 Wonosari Km 10 Yogyakarta adri/ 082138036644
Anda yang ingin pijat dan kerik, segera Hub: Mbak Fara 0882008443172 53929-3 BANK Kena BI Checking? Bs bntu buat ektp kk baru online.Siup rek koran npwp dll 085624815704 BANK 54005-3 Kena BI Checking? Bs bntu buat KREDIT ektp kk baru online.Siup rek koran Dana cepat jmnn BPKB Motor npwp dll 085624815704 54005-3 Th2004/Mobil Th2005 Up dibantu Lgsg Cair.Hub:087838609766 Ajie KREDIT 53987-3 BthDanaCepat,SyrtMdh,BgaRingan, Bnt TakeOver,Sebrakn0,75.H082220095559 Naryo DanaAgungAbadi 53668-3 LOW.RUMAH MAKAN Dana cepat jmnn BPKB Motor Di butuhkanTh2005 karyawan utk Th2004/Mobil Up dibantu “LESEHAN ANAS MANDIRI Lgsg Cair.Hub:087838609766 Ajie 53987-3 JOGJA” usia maks 28 blm mnikah serius ,niat kerja keras jujur ada ; ktp ,kk fas Gaji, Bonus, makan ,,tdr dalam hub MAKAN WALOW.RUMAH 087 808080 335 53946-7 Bth karyawati untk rumah makan di Seturan Jogja tidur didalam ada UMUM mess Hub:WA 081907663181 Dcr:mrktng(SMA)&srbtn(SMP) 53882-3 pria Di max40th,mtr&SIMC.Lmrn&CV butuhkan karyawan utk krm:Jl.GajahMada 6 Pakualaman Jgj “LESEHAN ANAS MANDIRI JOGJA” usia maks 28 blm 53463-3 mniButuh segera:sopir dankeras tenaga kah serius ,niat kerja jupasang Hubunjur adagambar ; ktp ,kkbaliho, fas Gaji, Bogi:081 568 555,,tdr 27 dalam hub nus, makan 53574-3 WA 087 808080 335
53944-8
53946-7
53811-4
tribunjogja.com
@tribunjogja
LOWONGAN LOWONGAN KERJA KERJA
MOBIL RUMAH DIJUAL MOBIL DIJUAL DICARI PELUANG USAHA Anda Punya Mbl/Mtr Tdk Layak TOYOTA UMUM FRANCHISE UMUM Pake: TytMati/Dongkrok/Bobrok/Rsk/ Rush 2019 MT TRD Sdorti- BU- Bth Dibutuhkan:admin pajak, desainer, Jual Cash FlowT=24,Samping ! Jual Cpt Unit Sopir,Adm,SPG,Kasir,Gudang, Apartement Mabrak.Merk Apsj Kami Beli.Bus/ Unit vo Slvr AD 9940 WS.Agung 08132 UGM,skrg marketing, Hubungi: Padi AdvertisFranchise Bengkel R2 Satpam,Marketing,SPV.Gaji 3jt.TB Truck/Msn disewaMotor MhswUmum KedokPabrik/085785622363 9056199/Budiman 082286858866 ing. HP.081 568 555081390560317 27 di Jogja Ada Pilihan Lokasi,Omset Tresno.Ygy.WA/SMS 52393-4 teran Jual 5252 jt,PH 087738883699 53948-3 53575-3 52515-3 Sudah Joss,Tinggal Panen, Tidak 53925-3 Cr Tkg LasStenlis/besi/ bisa buat Dcr:mrktng(SMA)&srbtn(SMP) PerluLT204m Bakar LB160m Duit lagi2 KT6 untuk Rmh KMMulai Dpr pria max40th,mtr&SIMC.Lmrn&CV Usaha H:165Jt Ng Hub HP/WA: pagar,tngga,pntu lipat dll.H 081 RTmLuas Carport Gg Podang Sinkrm:Jl.GajahMada 6(Bantul) Pakualaman Jgj 0812 8228 6664 64222607,Sewon duadi Mlati Slm WA:082134448251 53877-7 53463-3 DAIHATSU 53905-3 HONDA 53937-3 Butuh segera:sopir dan tenaga pa- Granmax station 1.3 th 2010 silver Dibutuhkan secepatnya terapis Rmh Siap Huni SHMP 105m/ BU: Honda Vario TH 2015 125 CC sang gambar baliho, Hubungi:081 wanita usia 35thn kebawah. Hub AB ab YK tg1 Tgn coverI &jokBeat istwTH bs 2015 TT/kredit AB LB120m 2 Muka Jln(Hook) 2 Lantai 568 555 27 :0882008443172 h : 087738161427 3Kmr Tdr,2 Kmr Mandi,R Tamu,R Sleman Hub:Panca 089611777556 53574-3 53928-3 53970-3 KEHILANGAN 53914-3 Dapur Carport Lok:Timur Adi Dibutuhkan:admin desainer, Batik Srikawati Bthpajak, Karyawati Niat Espass box 1.5 th 2003 pu- Klrga Hlg STNK 4134 NI a.n Kevin TV Rp490 JtAB Hub:085869518971 marketing, Hubungi: Padi Advertisbs TT/kredit h : Anggriawan Kerja di Toko Batik Umur 25-40th tih plat bSUZUKI d.a Gedongan RT53939-5 1/1 ing. HP.081 568 555 27 087738161427 Plmr Hub: 081392657777 Suzuki Shogun 110 th 2001 Purbayan Kotagede Yk LT251m2 53575-3 Jual Cpt RmhBaru SHM+IMB 53977-3 53970-3 54007-3 Dcari tk pas atp bjringan. Bs merah ab tg1 ist w bs kredit LB180m2 LD15m 4KT 2KM R.Tamu Dicari tenaga cuciPny motoralat yg sudah hran/bor ngn. sdr. h : 087738161427 HONDA Klg Dapur,Makan,Garasi.Lok Joyan 54001-3 ada pengalaman,usia maks 30thn Brpnglmn.0878-7615-0316 Wonder 87 Putih Antik TG1 Kunci WatesKP dkt Jl Ry Nasional.950jt 53873-3 hub: 0812 3705 9738 H.085292327888 TP Serep 3Bj KM Sitik Brg Langka Bi- NegoAGEN Cr Tkg LasStenlis/besi/ 53996-3 bisa PROPERTI 53975-5 sa di Cek 081392760053 buat pagar,tngga,pntu lipat dll.H Dibutuhkan Segera Tenaga SeSiap membantu jual/beli tanah dan 53834-3 RUMAH DISEWAKAN 0816 4222607,Sewon (Bantul) MOTOR bangunan di Jogja.Hubungi:Bpk rabutan Toko Bahan Bangunan 53905-3 MITSUBISHI Rmh Br Brsh dkt Sklh Psr Mal RS Beli sgl-mtr,sgl-thn & Motor Rusak. Rahmat 087738356503 JlDibutuhkan Wonosari Hub 081328424555 secepatnya terapis 53778-3 Bank Bioskp 4KTdr 2KMd RTM 54006-3 Dijual MITSUBISHI FE74SHDX H: P. Nono Celeban Jl: Soga 42 Yk. wanita usia 35thn kebawah. Hub Demangan GKI/214 WA:08122703697 TRUCK 2019 KUNING PLAT AB-AE KOST WA/Tlp: 081.227.55146 :0882008443172 53557-3 53520-3 Hub : PT AAF Yogya 0274 871175 53928-3 Djll Kos2an di Tamsis.LT131m2 Dkont RmhBaru 5KT,3Kmd,Grs 53945-3 Bth Beautician Praktek Dokter Wnt Kmr5 List1300watt. 700 Ng Pmilk. luas dpn blkg Jakal km6.5 Gg SiSMA Max 30th Nologaten WA Mirage TH2013 Plat B Wrn Merah TP.085878880426/082188559095 AC Dingin Pjk Baru,Jongkang berut.081904178261 082135546719 53610-3 088216140977 53869-3 53943-3 Monjali,85Jt H:08122953491 AGENNego PROPERTI Dkont RmhBaru 5KT,3Kmd,Grs RUMAH DIJUAL 53922-3 Batik Srikawati Bth Karyawati Niat jual/beli tanah dan luas dpn blkg Jakal km6.5 Gg SiKerja di Toko Batik Umur 25-40th Siap membantu bangunan diSUZUKI Jogja.Hubungi:Bpk berut.081904178261 082135546719 Plmr Hub: 081392657777 Rahmat 087738356503 All-new Xenia m deluxe 1.0 th2014 Rmh diPerum Citra Harmoni 353870-3 53977-3 Blok 53778-3 RmhBaru 5KT,3Kmd,Grs Dicari tenaga cuci motor yg sudah silver b tg1 cover jok istw bsTT/kredit Dkont Asoka 12B LB/LT 30/74 Bndowso luas dpn blkg Jakal km6.5 Gg Siada pengalaman,usia maks 30thn 087738161427 KOST Mertyodn Mglng 082136985211 53970-3 berut.081904178261 082135546719 53911-3 hub: 0812 3705 9738 Djll Kos2an di Tamsis.LT131m2 53871-3 53996-3 APV blind Van 1.5 th 2005 Rmh Murh LS50m TpAspal SHM Kmr5 List1300watt. Ng Pmilk. Rmh Minimalis 2KT,1KM,RT,Grs, plat ab tg1 ist w 700 bs TT/kredit Tgl Pake KT1 Pndowohrjo dkt Jl BnTP.085878880426/082188559095 Pgr,L900W,Daerah Kasongan Btl h : 087738161427 tul 250Jt Nego HP 085328485050 53610-3 54001-3 Rp 13Jt/th WA: 08132568089753932-3 53917-3 RUMAH DIJUAL Rmh Dlm RingRoad Brt Pasty LT TOYOTA Dsewa Rmh Nitikan Gg2K.Tdr Libra 4KT,2KM, 86m FulBang SHM Mbl Msk Jual Tyt Rush 2019 MT TRD Sdortivo L:1300W,Wifi,RTM,Garasi,Dpr H 295Jt H:081914567542 Slvr AD 9940 WS.Agung 0813290- 32Jt/th WA:082137394375 53978-3 Rmh diPerum Citra Harmoni 3 Blok 53938-3 56199/Budiman 082286858866 Asoka 12B LB/LT 30/74 Bndowso 53948-3 Dkont Grand Harmony Res A3/D22 2 Mertyodn Mglng 082136985211 Jual Grit Corola 95 Abu Tua Met jakal KM4,5 Gg.Megatruh Yk.lt106. Dkt Rumah proses bangun tipe 50 53911-3 Ist Ori Luar Dlm AC Dingin Mesin hrga 320jtLkp. sendangsari pajangan UGM,Fas Hub:0811332630 Rmh Murh LS50m TpAspal SHM 53953-3 Kering 081392760053 hub 082221163635 Tgl Pake KT1 Pndowohrjo dkt Jl53833-3 Bn- Perum Alam Citra Blok F 58 2KT 53858-3 tul 250Jt Nego HP 085328485050 1KM, 2 BantingHrg Jatimas H6 BlctrGampJl Paris KM 7 Hrg L 90m 53932-3 ing SHM LT85 LB120 KT4 KM RT Nego WA: 081902383962 Rmh Dlm RingRoad Brt Pasty LT 17Jt/th 53955-3 RKlg Dpr 390 Ng HP082176954282 53900-3 86m FulBang SHM 2K.Tdr Mbl Msk Rmh GriyaWirokerten Indah Kotagede HONDA 295Jt H:081914567542 Jl Pisang RT13/268 Crpt RT3KM 53978-3 BU: Honda Vario TH 2015 125 CC KMD PAM#085878484255 AB YK Tgn I & Beat TH 2015 AB DPR 53988-3 Rmh di Pujokusuman KT2,Ruang Sleman Hub:Panca 089611777556 Ruang MITSUBISHI Tamu RMakan DprToko L900,600Jt Usha Utr BuahNego Ayu 53914-3 TP 085878880426/082188559095 Mirage TH2013 Plat B Wrn Merah Rumah proses bangun tipe 50 lt106. genengan ngipik pleret 3x18m53611-3 lisSUZUKI pajangan trik DPR KMD SMR#085878484255 AC Dingin Pjk Baru,Jongkang hrga 320jt sendangsari Unit Apartement T=24,Samping 53989-3 082221163635 Monjali,85Jt Nego H:08122953491 hub Suzuki Shogun 110 th 2001 53858-3 UGM,skrg disewa Mhsw Kedok53922-3 merah ab tg1 istw bs kredit h TANAH DIJUAL teran Jual 525 jt,PH 087738883699 Jatimas H6 BlctrGampDijual MITSUBISHI FE74SHDX BantingHrg 53925-3 : 087738161427 RT Jual Tnh Bns Bngnn 2SHM 146m TRUCK 2019 KUNING PLAT AB-AE ing SHM LT85 LB120 KT4 KM54001-3 Rmh LT204m KT6 KMHrg Dpr LD 12m HookLB160m Strtgs Sltn JEC Hub : PT AAF Yogya 0274 871175 RKlg Dpr 390 Ng HP082176954282 RTmLuas Carport Gg Podang Sin53900-3 53945-3 7,5jt/m 081390304405 Pemilik duadi Mlati Slm WA:082134448251 53518-3 53937-3 SUZUKI Tnh kap shmHuni 100 m2 Hrg260 jt lks Rmh Siap SHMP 105m/ MOTOR DICARI LAIN-LAIN APV blind Van 1.5 th 2005 Rmh di Pujokusuman KT2,Ruang jlLB120m godean2 km 5.5Jln(Hook) dr rrd brt 50m’ Muka 2 Lantai Beli sgl-mtr,sgl-thn Rusak. Tamu plat ab tg1 istw &bsMotor TT/kredit RMakan Nego Program kasir Dpr tokoL900,600Jt online cocok un- brtunjani,kaliabu,banyuraden, 3Kmr Tdr,2 Kmr Mandi,R Tamu,R hH:: P.087738161427 slmn.0811 293 751 Adi Nono Celeban Jl: Soga 42 Yk. TP tuk085878880426/082188559095 usaha cofee shop, rumah makan gamping Klrga Dapur Carport Lok:Timur 54001-3 53611-3 53896-4 Dll hub: 088235616998 WA/Tlp: 081.227.55146 TV Rp490 Jt Hub:085869518971 53520-3
@tribunjogjafanspage
53966-3
53939-5
tribunjogja
PROPERTI RUMAH DIJUAL TANAH DIJUAL Tnh Blk Amplaz dkt AMPTA SHM1492 Jual,5 Cptcck RmhBaru SHM+IMB LT251m LD:7 u Hunia/Kos/Cafe H:1,4M 2 LD15m 4KT 2KM R.Tamu LB180m Buyer Only:081227104259 Klg Dapur,Makan,Garasi.Lok Joyan 53910-3 WatesKPLD12m dkt Jl Ry Nasional.950jt LT379m TrukMsk Sumur Nego H.085292327888 TP SranMudah,dkt FasUm,Tmr Polsek 53975-5 dakan Btl 490rb/m Ng 081212819401 53926-3 RUMAH DISEWAKAN LT322m LD14 Mobil Msk dkt PolRmh Br Brsh Psr Mal RS sek Brosot KPdkt dkt Sklh Jln Utama JauhBank Bioskp 4KTdr 2KMd RTM Makam 155Jt Nego 081212819401 Demangan GKI/214WA:08122703697 53927-3 53557-3 Tanah SHMP L. 178 LD12 KalitirDkont RmhBaru 5KT,3Kmd,Grs to Sumber kidul 2,4jt/m2 nego hub. luas dpn blkg Jakal km6.5 Gg Si089653206701 berut.081904178261 082135546719 53950-3 53869-3 Tnh Pek Murah Brt Polres Slmn Dkont RmhBaru 5KT,3Kmd,Grs 2 dkt Pasar Sleman L108m H 155Jt luas dpn blkgmsk Jakal km6.5 Gg SiAkses Mobil 082130037697 berut.081904178261 082135546719 53956-3 53870-3 Dijual Tnh Pek SHMP Lok StrateDkont RmhBaru gis -+5mnt Ke SCH5KT,3Kmd,Grs LT 109m2 Harluas dpn/m blkg 2 Jakal km6.5 Gg Siga 2Jtan Hub 081327777330 berut.081904178261 082135546719 53957-3 53871-3 2 BU Pkrngan 210m LD 8mCitrasun H.1,3Jt. Disewakan rmh cluster Jl Hutan Cemara Sembung, gardenkalasan(dpnKR)CS5/6 KT5, Balecatur,Gamping 081901682666 KM4,grs,crpt pmlk082223083000
PROPERTI TANAH DIJUAL LT379m LD12m SumurMuTANAHTrukMsk DIJUAL dah, dkt FasUm,Tmr Polsek SrandaTnh pek luas 179m,Ld 12m di kan Btl 490rb/m Ng 081212819401 Gedongan,Trirenggo,Bantul 53926-3 Kotajual cepat 1.1/m nego,maaf LT322m LD14 Mobil Msk dkt ada Polminnya.Serius 087838458999 sek Brosot KP WA dkt Jln Utama Jauh53912-4 Makam 155Jt Nego 081212819401 Jual tnh pinggir Jl. Wates KM7 Jog53927-3 ja, LT:178/m2,SHM, RU bs lsg Tanah SHMP L. 178Bns LD12 Kalitirdipakai, 088216009478 to Sumber kidul 2,4jt/m2 nego hub. 53999-3 089653206701 53950-3
Tnh Pek Murah Brt Polres Slmn dkt Pasar Sleman L108m2 H 155Jt AksesJUAL Mobil msk 082130037697 R.USAHA 53956-3 Dijual Gudang Rangka Baja Dijual Tnh2 Pek SHMP Lok Strategis 2 LB4000m LT5000m Jl.Imogiri Barat <u>+</u>5mnt Ke SCH LT 109m2 2 2 KM8 Hub:082134448251 Harga7jt/m 2Jtan /m Hub 081327777330 53936-3 53957-3
2 Gudang Bypass Klaten,Zomer,Aks BU Pkrngan 210m LD 8m H.1,3Jt. 2 Jl Hutan Cemara2,LB1600m Sembung,Bale Kontener,LT1870m ,SHM, catur,Gamping 081901682666 IMB,4,9M Nego 08164258669,TP 53959-3 54003-3
2 BU Pkrngan LD 38m H Ruko Stratgis L4245m Jl Ry Cawas-Bayat2 Kelurhan 125rbKlaten,LT=586m Jetis Saptosari dkt KM1 ,LD=20m 081901682666 Hook. 1,9M Nego,0816425866953960-3 TP 54004-3
Djl Tnh Kav LT 100+m di Bongos SEWA R.USAHA Gadingsari Sanden Bantul 14 Unit 53959-3 53895-3 Hrg80Jtan Hub KT3 088905705577 RUsaha LT120m KM2 L1300W, 2 BU Pkrngan L4245m LD 38m H 53963-3 Rmh Minimalis 2KT,1KM,RT, Grs, Lok Kotabaru Pgr Jl Besar Hg 5jt/bl2 125rb Jetis Saptosari dkt Kelurhan Pgr,L900W,Daerah Kasongan Btl 50jt/th SHM Tnh diKasihanII NegoLS1098m 081328769911 081901682666 Rp 13Jt/th WA: 081325680897 Ngntakrejo KP Hrg300rb/m Ng H 53933-3 53960-3 53917-3 08156772(WA) Tlp 0823 3199 1850 53965-3 Djl TnhRmh KavNitikan LT 100+m di4KT,2KM, Bongos Dsewa Gg Libra Gadingsari Sanden Bantul 14 UnitH Jual tnh pinggir Jl. Wates KM7 JogL:1300W,Wifi,RTM,Garasi,Dpr Hrg80Jtan Hub 088905705577 32Jt/th WA:082137394375 ja, LT:178/m2,SHM, Bns RU bs lsg BARANG BEKAS 53963-3 53938-3 dipakai, 088216009478 2 53999-3 SHM diKasihanII Rmh Tnh bgs LS1098m 2lt area sbrang Har- Dibeli barkas :alat RT,electronik, Ngntakrejo KP Hrg300rb/m Ng H etalase,rak toko,alat bengkel dll. tonoMall u/kel/kntr,5KT,ac,tlp,grs,55jt/ 08156772(WA) Tlp 0823 3199 1850 telp/wa 085975345716 th min2th.085212182002 53965-3 53947-3
Dkont Grand Harmony Res A3/D22 jakal KM4,5 Gg.Megatruh Yk. Dkt UGM,Fas Lkp. Hub:0811332630 53953-3
Perum Alam Citra Blok F 58 2KT 1KM, L 90m2 Jl Paris KM 7 Hrg 17Jt/th Nego WA: 081902383962 53955-3
Rmh GriyaWirokerten Indah Kotagede Jl Pisang RT13/268 Crpt RT3KM DPR KMD PAM#085878484255 53988-3
Ruang Usha Utr Toko Buah Ayu genengan ngipik pleret 3x18m listrik DPR KMD SMR#085878484255 53989-3
TANAH DIJUAL Jual Tnh Bns Bngnn SHM 146m LD 12m Hook Strtgs Sltn JEC Hrg 7,5jt/m 081390304405 Pemilik 53518-3
Tnh kap shm 100 m2 Hrg260 jt lks jl godean km 5.5 dr rrd brt 50m’ brtunjani,kaliabu,banyuraden, gamping slmn.0811 293 751 53896-4
53934-3
JUAL R.USAHA Ruko dijual SHM 3lt,Jakal km14, hdp timur,luas229 LD7,(50m utr UII) Pmlk 082223083000 53895-3
Dijual Gudang Rangka Baja LB4000m2 LT5000m2 Jl.Imogiri Barat KM8 7jt/ m2 Hub:082134448251 53936-3
Gudang Bypass Klaten,Zomer,Aks Kontener,LT1870m2,LB1600m2,SHM, IMB,4,9M Nego 08164258669,TP 54003-3
Ruko Stratgis Jl Ry Cawas-BayatKM1 Klaten,LT=586m2,LD=20m Hook. 1,9M Nego,08164258669 TP 54004-3
SEWA R.USAHA RUsaha LT120m KT3 KM2 L1300W, Lok Kotabaru Pgr Jl Besar Hg 5jt/bl50jt/th Nego 081328769911 53933-3
Disewakan r.usaha,lok. Kledokan. Luas kurleb 100m,2.200w,kmr tdr, dpr.H: 0818 0273 7525 53971-3
Tnh Blk Amplaz dkt AMPTA SHM149 LD:7,5 cck u Hunia/Kos/Cafe H:1,4M Buyer Only:081227104259 53910-3
Tnh pek luas 179m,Ld 12m diGedongan,Trirenggo,Bantul Kotajual cepat 1.1/m nego,maaf ada minnya. Serius WA 087838458999
BARANG BEKAS Dibeli barkas :alat RT,electronik, etalase,rak toko,alat bengkel dll. telp/wa 085975345716
53912-4
53934-3
tribunjogjatv
DISDIKPORA DIY
8
SENIN PON 28 MARET 2022
Karina Raihana S.
Sajak
Harapan Untukmu
Yang Berprestasi
Tidak Diam Saja
(Annisa Ramadhani)
JANGAN berhenti berusaha sebelum tujuan kita tercapai. Motto hidup Karina Raihana Salsabila, siswi XI MIPA 3 SMAN 1 Godean ini memberi andil mengantarkannya menjadi Juara 1 Kompetisi Sains Nasional (KSN) se-DIY bidang Biologi. Pada awalnya, Karin yang cinta pelajaran biologi ini mendaftarkan diri ke Olimpiade Sains SMAN 1 Godean dan
3,5 dasawarsa sudah kau berdiri Memberi asa bagi pengejar mimpi Berselimut hangat sinar sang surya Melahirkan banyak insan mulia Ribuan jiwa silih berganti Menimba ilmu tiada henti Sebagai bekal hari nanti Demi impian dalam hati Dengan bertambahnya usiamu Selalu kami berdoa pada-Nya Semoga terjaga selamanya Jayalah selalu sekolah kebanggaanku DOK. PRI
mengikuti bimbingan rutin di sekolah. Saat mengikuti KSN tingkat sekolah, Karin mendapatkan urutan ke-3 dan berhak ikut KSN tingkat kabupaten. Karin berjuang keras menguasai materi yang diberikan pembimbing, mencari soal-soal di internet dan pembahasan KSNK tahun lalu. Perjuangan gigihnya ini membuat Karin meraih urutan pertama se-Kabupaten Sleman dan berhak maju ke tingkat KSN Provinsi (KSNP) DIY. Di tingkat provinsi, lagi-lagi Karin mendapatkan peringkat pertama dan berkesempatan maju ke tingkat nasional. Meskipun belum bisa mendapatkan urutan 30 besar di tingkat nasional, Karin tetap semangat mengikuti bimbingan di sekolah untuk persiapan KSN tahun berikutnya. Karin menyukai suasana belajar yang tenang. Biasanya, Karin menghabiskan wak-
tu belajar selama 4-7 jam, di hari libur pun ia tetap mengisi waktunya untuk belajar KSN. “Strategi yang saya lakukan adalah tidak diam di tempat dan menunggu nasib datang, karena masa depan yang pegang adalah diri kita sendiri. Selalu berdoa dan berikhtiar sesuai kemampuan kita,” ujar dia mengenai strategi yang ia gunakan. Tentang kendala, Karin menyebut jika menemukan istilah-istilah asing, juga saat menemukan soal-soal yang sulit. Namun kesulitan ini justru memotivasinya untuk semakin menguasai mapel biologi. “Tidak ada tips khusus, yang terpenting terus belajar dan tidak pantang menyerah hingga sampai ke tujuan,” ungkapnya tentang tipsnya dalam meraih prestasi. (Daffa Naufal Y., Ayu Kusuma R., Aisyah Marwah S., Amanda Farah F.)
Terus Berprestasi di Usia ke-35 Perjalanan Panjang SMAN 1 Godean TRIBUN, SMAGO - Berdiri pada 1987 sebagai sekolah dengan gedung dan fasilitas yang sangat sederhana kini tumbuh menjadi sekolah yang megah dan sarat prestasi. Itulah yang dapat dimaknai dari perjalanan SMA Negeri 1 Godean (Smago) Sleman di usianya yang ke35. Aneka kegiatan menyemarakkan HUT Smago ini baru saja dirayakan selama Januari dan Februari 2022 lalu. Perayaan berlangsung meriah dan melibatkan partisipasi seluruh warga sekolah. Seperti dikisahkan salah satu guru Smago, An Widuratmi, pengampu mata pelajaran Bahasa Inggris yang mulai mengajar sejak sekolah ini berdiri, fasilitas Smago dulu serba minim. Listrik belum ada. Proses pembelajaran di kelas selalu terhambat jika turun hujan dikarenakan tidak adanya sinar matahari. Saat itu lantai sekolah juga masih berupa tanah, belum disemen atau dikeramik. “Ketika hujan berhenti lalu ada upacara, sepatu para murid pasti basah dan ketempelan tanah becek. Tapi hal itu tidak menyurutkan tekad para guru, siswa, kepala sekolah, dan karyawan untuk terus mengembangkan SMAN 1 Godean,” ungkap guru yang akrab disapa Bu Widu ini. Tekad dan kerja keras para guru untuk memberi pembelajaran sebaik mungkin dan memotivasi peserta didik agar bisa meraih prestasi akhirnya membuahkan
... hal itu tidak menyurutkan tekad para guru, siswa, kepala sekolah, dan karyawan untuk terus mengembangkan SMAN 1 Godean. An Widuratmi. hasil. Kualitas siswa-siswi SMAN 1 Godean dari tahun ke tahun benar-benar teruji. Berkali-kali mereka mampu memenangkan olimpiade akademik maupun non-akademik di tingkat kabupaten, provinsi bahkan hingga tingkat nasional. “Sekolah ini juga mampu melahirkan lulusan berkualitas dan mampu masuk di perguruan-perguruan tinggi negeri bermutu di Indonesia, sehingga sekolah ini mendapat citra yang baik di masyarakat,” tambah guru kelahiran Sleman,21 Desember 1963 ini. Selama bertahun-tahun, SMAN 1 Godean meraih ranking 5 besar di Kabupaten Sleman. Saat ini sekolah ini meraih Sekolah Bermutu rangking 3 di Kabupaten Sleman dan urutan 80 secara nasional. Harapan Maria Zevannya, salah satu siswa XI MIPA 4 yang
berperan sebagai Koordinator Acara dalam perayaan HUT ke-35 Smago berharap, dengan bertambahnya usia, Smago bisa mencetak generasi yang unggul dan berwawasan tinggi. “Semoga anak-anak Smago tidak hanya cerdas akalnya tapi juga luhur budinya. Semoga para guru dan murid di sekolah ini juga bisa menjadi teladan bagi sekolah lain saat ini dan dimasa yang akan datang,” tandas Pemimpin Redaksi Majalah “Caraka” Smago ini. Harapan senada diungkapkan Ramona Ekasakti Yulistya, siswa X MIPA 2 yang berperan sebagai Koordinator divisi Dekorasi di HUT ke-35 kemarin. “Semoga rangkaian event di HUT Smago kemarin dapat menjadi sarana menyalurkan bakat dan minat para siswa sehingga Smago mampu menghasilkan generasi yang berguna bagi bangsa dan negara, menjadi contoh sekolah yang baik dalam segala hal bagi sekolah-sekolah lain,” tuturnya. Bu Widu mengingatkan, guru-guru Smago kini juga ditantang untuk dapat lebih bekerja keras lagi membangun generasi-generasi muda yang kreatif, inovatif, dan berprestasi untuk memajukan Indonesia. Para siswa hendaknya juga memiliki insiatif sendiri untuk taat terhadap aturan, sehingga tercipta siswa berkarakter dan memiliki iman yang kuat,”tegas Bu Widu. (Aisyah Gina, Muh Habib Al M., Muh Jody F., Afriza)
DOK. SMAGO
BERFOTO - Para panitia berfoto bersama dengan para guru sebelum potong tumpeng dan pelepasan balon HUT ke-35 SMAN
1 Godean, beberapa waktu lalu.
Berbagi 1.000 Susu MEMPERINGATI hari ulang tahunnya yang ke-35, SMAN 1 Godean (Smago) mengadakan “Smago Donasi 1.000 Susu” yang disalurkan ke 4 panti asuhan di DIY, yaitu Ummu Mu’allimi, Bina Siwi, Bhakti Luhur, dan La Tahzan. Penanggung jawab event, Aprindah menuturkan, pengumpulan donasi dilakukan dengan dua cara. Untuk internal, setiap kelas di Smago diwajibkan memberi donasi minimal satu kardus berisi 24 kotak susu 250 mililiter. “Untuk eksternal kami juga buka donasi melalui e-wallet atau bisa secara langsung berupa uang minimal Rp15.000 atau minimal 2 buah dengan kotak susu isi 250 mililiter,” jelasnya. Penyerahan donasi 1.000 susu dilakukan oleh perwakilan panitia dan guru yang mendatangi langsung ke
DOK. SMAGO
DONASI
- Perwakilan Smago saat memberikan donasi 1.000 susu ke Panti Asuhan Bina Siwi, tempo hari.
empat panti asuhan yang telah ditentukan. Ketika berkunjung ke Panti Asuhan Bina Siwi, mereka mendapat
Ma’ruf Fahrudin
Inspirasi Alumni
Update
sambutan meriah dari anak-anak panti, sekaligus menumbuhkan rasa haru. (Ainun, Lala, Shafina, Siska)
Sketsa
Bersedekahlah MEMILIKI ambulans untuk menolong orang banyak. Embrio mimpi ini tumbuh di benak Ma’ruf Fahrudin, pendiri komunitas Laskar Sedekah, saat ia masih bersekolah di SMA Negeri 1 Godean (Smago). Laki-laki kelahiran Sleman 26 Juli 1988 ini adalah alumnus Smago 2006. Laskar Sedekah yang berdiri 30 Maret 2012 ini merupakan komunitas sosial yang membantu anak yatim-piatu, kaum duafa, janda dan duda yang tidak mampu, orang-orang jompo dan orang sakit yang tidak memiliki biaya untuk berobat. Komunitas ini juga menyediakan fasilitas ambulans untuk
mengangkut pasien dan jenazah penderita Covid-19 secara gratis. Saat ini laskar sedekah telah membuka 16 cabang di Indonesia. Jumlah anggotanya sekitar 30 sampai 50-an, bahkan di wilayah DIY anggotanya 100 orang. Tidak ada syarat khusus untuk menjadi anggota, cukup bermodal niat dan ikhlas. “Sampai saat ini sebagian besar relawan banyak yang dari anak-anak SMAN 1 Godean,” ujarnya. Ma’ruf dengan Laskar Sedekahnya pernah mendapatkan kesempatan diundang di program ‘Kick Andy‘ dan ‘Hitam Putih’. “Waktu itu Andy F Noya berkomentar, ‘anggota Laskar Sedekah kan belum kaya, tapi kok mau ngurusi ambulans untuk orang-orang kurang mampu?’ Saya menjawab, yang namanya sedekah kan enggak harus menunggu kita kaya,” tuturnya. Ma’ruf memiliki motto hidup, “Aja leren tetulung, lan ajak’o tetulung” (jangan berhenti menolong, dan ajaklah menolong). Ma’ruf berpesan untuk adik-adik di Smago, agar memanfaatkan waktu sebaik mungkin untuk menuntut ilmu dan pintar membagi waktu antara belajar dan berorganisasi. (Aisyah Setyaning, Arizka Tri H., Galuh Paramita, Riyana Trijayanti)
GRAFIS: ALIYA NUR H/X MIPA 4
DOK. PRI
SUSUNAN REDAKSI
Pelindung : Plt. Kepala Sekolah SMAN 1 Godean Penasihat : An. Widuratmi, S.Pd., Widiyati, S.Pd Pendamping : Harda Yunindasari, S.Pd.; Novrizal Rizamora, S.Hum.; Anisah Zuhriyati Abdilah, S.S. Pembimbing : Adjie R. Primantoro, S.S. Pemimpin Redaksi : Shafina Choirunnisa Indartika (X IPS 2) Redaksi : Afriza Ramadhanu (X IPS 1), Ainun Widyawati K.K (X IPS 2), Aisyah Ghina Hanindita (X MIPA 2), Aisyah Marwah Sundava (X IPS 1), Aisyah S. Rahma (X IPS 1), Amanda Farah Fauzia (X MIPA 4), Annisa Ramadhani tribunjogja.com
@tribunjogja
(X IPS 2), Arizka Tri Hapsari (X IPS 2), Ayu Kusuma Rini (X MIPA 2), Daffa Naufal Yanuro (X MIPA 1), Galuh Paramita M (X MIPA 4), Muhammad Habib Al Mufti (X IPS 1), Muhammad Jody Fauzi (X MIPA 2), Najma Nailafeesa Hadi (X MIPA 2), Riyana Trijayanti (X IPS 2), Shafina Choirunnisa I (X IPS 2), Siskaria Puji Septiyani (X IPS 1) Ilustrator : Aliya Nur Hidayatturohmah (X MIPA 4) Alamat : Jalan Sidokarto No 5, Area Sawah, Godean, Sleman 55564, Telp. (0274) 798128 Email : caraka.smago@gmail.com Instagram : @caraka_smago
@tribunjogjafanspage
tribunjogja
tribunjogjatv
SOCCER HOT NEWS W WS 9
SENIN PON 28 MARET 2022
SPANYOL 2
1 ALBANIA
Pahlawan La Furia Roja
DANI Olmo menjadi pahlawan untuk kemenangan timnas Spanyol saat golnya membawa kemenangan bagi La Furia Roja dengan skor 2-1 atas Albania dalam uji coba di Stadion RCDE Stadium (Cornella de Llobregat), Minggu (27/3). Gol Olmo tercipta pada menit 89, setelah mendapat umpan dari Jordi Alba. Dengan tendangannya yang tidak kencang namun terarah dia berhasil membobol gawang Albania yang dijaga Etrit Berisha. Spanyol mendapat sambutan hangat saat kembali ke Catalonia dan membalas sambutan itu
DIRECTPOINTS • • •
Dani Olmo menjadi pahlawan untuk timnas Spanyol Gol Olmo tercipta pada menit 89, dengan tendangan melengkung Pertama kalinya dalam 18 tahun, timnas Spanyol main di Barcelona dengan mengalahkan Albania 2-1 dalam pertandingan pertamanya di Barcelona dalam 18 tahun. Dani Olmo mencetak gol kemenangan pada menit ke-90 untuk memberi La Roja kemenangan di
depan lebih dari 35.000 penonton yang memadati Stadion RCDE Espanyol. Pelatih Luis Enrique untuk bereksperimen dengan skuadnya menjelang Piala Dunia di Qatar tahun ini. Spanyol selanjutnya akan menjamu Islandia di A Coruña pada hari
Selasa. Spanduk besar dengan tulisan "Barcelona" di bendera merah dan kuning Spanyol telah dibuka di tribun penonton sebelum pertandingan persa-
habatan pada hari Sabtu, dan penonton beberapa kali meneriakkan "Viva Espaa." "Saya tidak ingat pertandingan di mana saya bermain atau melatih di mana para penggemar sangat menentukan. Kami tidak bisa menunggu 18 tahun lagi untuk bermain di sini lagi," kata Luis Enrique. Pertandingan terakhir Spanyol di Barcelona pada tahun 2004 adalah saat meraih kemenangan melawan Peru dalam pertandingan persahabatan di Stadion Olimpiade Montjuic. Rekor Spanyol di kota Catalan adalah 10 kali menang, lima kali seri, dan
SOCCERSHORTS
BELANDA 4
TIMO WERNER- Timo Werner mengungkapkan lebih suka bermain di timnas Jerman daripada bermain di Chelsea setelah mencetak gol dalam kemenangan 2-0 persahabatan Die Mannschaft atas Israel. Kai Havertz mencetak gol pertama di menit ke-36 sebelum Werner menggandakan keunggulan pada masa injury time. Gol tersebut merupakan gol ke-22 Werner untuk negaranya dalam pertandingan keAFP PHOTO 48. Werner telah mencetak tujuh gol dalam 28 penampilan musim ini untuk The Blues dan mengatakan pelatih Jerman Hansi Flick memanfaatkannya lebih baik daripada Thomas Tuchel. (mba) THIAGO SILVA- Pemain Brasil, Thiago Silva mengatakan laga kualifikasi Piala Dunia terlalu menguras tenaga. Format kualifikasi Piala Dunia CONMEBOL terlalu sulit bagi para pemain, Silva tertarik untuk mencari alternatif yang dapat membantu kinerja. Tim Amerika Selatan bermain dalam satu grup dengan total 18 pertandingan. "Ini bukan 18 pertandingan, tapi perjalanan yang kami lakukan. Jarak temAFP PHOTO puh yang jauh dibandingkan dengan pemain Eropa, yang bermain berdekatan. Ada banyak kelelahan, selain iklim, yang sama sekali berbeda dari yang biasa kita alami di Eropa. (mba) JORGINHO- Jorginho dan juga Marco Verratti termasuk di antara enam pemain yang meninggalkan kamp Italia setelah gagal lolos ke Piala Dunia. Ciro Immobile, Lorenzo Insigne, Domenico Berardi dan Gianluca Mancini juga kembali ke klub mereka masing-masing lebih cepat dari jadwal, dengan dua pemain terakhir mengalami cedera parah. Pelatih Italia Roberto Mancini diperkirakan akan memAFP PHOTO buat perubahan dalam pertandingan persahabatan melawan Turki pada Rabu mendatang menyusul kekalahan mengejutkan Azzurri dari Makedonia Utara di semifinal play-off kualifikasi Piala Dunia. (mba) tribunjogja.com
@tribunjogja
tiga kali kalah. Torres, yang bermain untuk Barcelona, membuka skor dari dalam kotak penalti pada menit ke-75. Albania menyamakan kedudukan ketika upaya pembersihan oleh bek Spanyol Pau Torres memantul dari kepala Myrto Uzuni dan masuk ke gawang yang dijada kiper David Raya yang melakukan debutnya. Gol penentu kemenangan Olmo datang dengan tendangan melengkung yang indah ke sudut atas gawang setelah sebuah assist dari Jordi Alba. Itu adalah kemenangan kedelapan Spanyol dalam 8 pertandingan melawan
Albania. "Orang-orang pantas mendapatkan kegembiraan itu. Barcelona suka tim nasional dan tim nasional suka datang ke Barcelona. Saya telah berada di sini selama bertahun-tahun, dan mereka selalu memperlakukan saya dengan rasa hormat dan kasih sayang. Catalonia selalu dihormati," katanya. "Ada banyak ruang [untuk perbaikan] karena kami adalah salah satu tim termuda. Kami melakukan banyak hal dengan baik, tetapi kami masih memiliki jalan yang harus ditempuh," kata sang pelatih. (Tribunnews/mba)
2 DENMARK
'Comeback' Sempurna Eriksen DENMARK memang kalah 2-4 dari timnas Belanda dalam pertandingan uji coba yang digelar di Stadion Johan Cruijff Arena (Amsterdam), Minggu (27/3). Namun, ada satu hal yang membuat senang publik sepak bola dunia, yaitu Christian Eriksen mencetak gol. Eriksen kembali ke sepak bola internasional dengan cara yang sempurna dengan mencetak gol dua menit setelah dia baru masuk dalam pertandingan untuk Denmark. Tak butuh waktu lama, dia lengsung bisa mencetak gol dari sentuhan pertamanya. Gol itu berselang 287 hari setelah momen mengerikan pada saat dia mendapatkan serangan jantung yang cukup fatal di Euro 2020. "287 hari setelah momen mengerikan di Euro, Christian Eriksen mencetak gol untuk Denmark. Dongeng luar biasa dari Eriksen. Kami senang melihat itu Christian Eriksen," tulis jurnalis Italia, Fabrizio Romano di Twitter. Denmark kalah 4-2 dari Belanda dalam pertandingan persahabatan internasional, dengan Eriksen menghasilkan penyelesaian yang menakjubkan ke pojok atas pada menit ke-47 setelah ia masuk sebagai pemain pengganti pada babak pertama. Jika melihat apa yang dialami Eriksean saat Euro 2020, playmaker berusia 30 tahun itu sempat pingsan di lapangan dan menerima perawatan yang menyelamatkan nyawanya selama pertandingan Euro 2020 Denmark dengan Finlandia. Namun,
AFP PHOTO
BERSUKA CITA- CETAK GOL- Christian Eriksen mencetak gol dengan sentuhan pertamanya dalam pertandingan melawan Belanda. Denmark kalah 2-4 di laga uji coba di Amsterdam, Minggu (27/3). hampir delapan bulan kemudian, ia bergabung dengan klub Liga Premier Brentford pada Januari. “Saya senang bola datang kepada saya dan tentu saja, itu adalah penyelesaian yang indah. Memulai comeback di sepak bola internasional seperti ini adalah cara yang sempurna,” kata Eriksen kepada Sky Sports. “Saya merasa sangat disambut (oleh fans Belanda). Saya pernah berada di sini sebelumnya (untuk Ajax) selama bertahun-tahun, jadi tentu saja, mereka mengenal saya,
@tribunjogjafanspage
tapi itu adalah sambutan yang sangat menghangatkan hati. Saya tak sabar untuk bermain di Piala Dunia Qatar tetapi ada banyak pertandingan di antaranya dan saya fokus pada mereka," katanya. Tuan rumah unggul terlebih dahulu melalui Steven Bergwijn pada menit ke-16 sebelum Jannik Vestergaard menyamakan kedudukan bagi tim tamu pada menit ke-19. Berselang 10 menit kemudian Nathan Ake menyambut umpan silang Daley Blind untuk mengembalikan tribunjogja
keunggulan Belanda sebelum Memphis Depay memperbesar keunggulan menjadi 3-1. Baru satu menit memasuki babak kedua, Eriksen menggantikan Jesper Lindstrom dan dia dengan cepat membuat gol, mencetak gol dengan sentuhan pertamanya dalam waktu kurang dari dua menit. Belanda unggul dua gol lagi setelah Steven Bergwijn mencetak gol keduanya malam itu pada menit ke-71 membuat skor akhir menjadi 4-2. (Tribunnews/mba) tribunjogjatv
JOGJA SP RT LAND 10
SENIN PON 28 MARET 2022
Pratama Arhan
Tetap Puasa BEK Timnas Indonesia, Pratama Arhan, membicarakan soal rencana menjalankan ibadah puasa bersama klub anyarnya, Tokyo Verdy. Seperti diketahui, Pratama Arhan telah menjalani latihan perdana bersama Tokyo Verdy selepas direkrut dari PSIS Semarang. Namun, pada April nanti, latihan Pratama Arhan bakal tampak lebih berat. Sebab, sang pemain juga harus menjalankan ibadah puasa Ramadan. Namun Arhan me-
ngatakan, dirinya bakal mengupayakan untuk tetap melakukan ibadah puasa selama latihan berlangsung. “Soal puasa, saya kan umat muslim. Jadi wajib menjalankan puasa,” tutur Arhan dalam konferensi pers virtual pada Jumat (25/3). Namun Arhan juga tidak mau memaksakan untuk melakukan puasa jika tengah melakoni pertandingan bersama Tokyo Verdy. “Tapi semisal ada situasi yang tidak memungkinkan untuk puasa, seperti saat
pertandingan atau karena cuaca, saya tidak akan puasa,” kata dia. Arhan juga siap mengganti puasanya yang ‘bolong’ di Tokyo setelah Idul Fitri mendatang. “Namun, nanti diganti selesai lebaran. Untuk makanan, selama ini semua aman. Semoga bisa membuat saya semakin maksimal di Tokyo Verdy,” tambah Arhan. Arhan bakal mendapatkan dukungan penuh dari Tokyo Verdy ketika melakoni ibadah puasa. GM Tokyo Verdy, Atsuhiko Ejiri
mengatakan bahwa pihaknya bakal mempersiapkan makanan halal khusus Arhan termasuk pemenuhan gizi dan nutrisi di dalamnya. “Kami memahami umat muslim menjalankan ibadah puasa. Kami pun sudah berdiskusi dengan koki di klub terkait menu makanan untuk Arhan. Salah satunya terkait makanan non halal. Kami sangat bertanggung jawab akan hal itu,” kata Atsuhiko Ejiri. (kpc/bolasport) DOK. TOKYO VERDY
Hujan Gol di Sidoarjo
Langkah Mataram Utama FC Terhenti di Semifinal
M
ATARAM Utama FC harus mengakhiri langkahnya di Liga 3 Nasional pada fase semifinal. Mereka tumbang dari Putra Delta Sidoarjo (Putra Jombang) dengan skor 1-6 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Minggu (27/3). Putra Jombang menggelontor enam gol ke gawang Mataram Utama FC yang dikawal Arizka. Enam gol Putra Jombang dicetak oleh Aldy (4’), Ferry (31’), Burji (65’) dan hattrick dari Adam (24’, 70, 90’). Di laga ini, Mataram Utama FC memang kesulitan mencetak gol. Satusatunya gol dari kubu Mataram Utama FC di laga tersebut diciptakan oleh Muhammad Ridhwan jelang babak pertama usai. Bentrok kedua tim yang dimulai sejak pukul 14.00 WIB itu sebenarnya berjalan sengit. Kedua tim memiliki spirit yang sama untuk melaju ke laga pamungkas yakni partai final yang sudah ditunggu Karo United. Begitu babak pertama dimulai, Mataram Utama FC langsung mengambil inisiatif serangan. Berupaya menekan sejak awal, namun justru sang lawan yang berhasil menciptakan peluang lebih dulu. Adalah Aldy Satria yang berhasil mengejutkan barisan pertahanan Mataram Utama FC dengan gol yang diciptakannya ketika laga belum genap lima menit. Umpan dari sayap kiri ke kotak penalti berhasil dimanfaatkan dengan baik. Tertinggal satu gol, Mataram Utama FC termotivasi untuk membalas. Martua Sidabutar hampir saja menyamakan kedudukan jika saja sontekannya tidak melebar ke samping kanan gawang Putra Jombang. Menguasai bola lebih banyak, Mataram Utama FC justru kembali kecolongan. Dua gol yang dicetak Adam Malik dan Ferry Aman Saragih dalam kurun waktu tiga menit membuat Arizka memungut bola dari gawangnya untuk ketiga kalinya. Sebelum menutup menyudahi paruh pertama, striker Mataram Utama FC, M Ridhwan mengurangi margin skor dengan menciptakan satu gol balasan. Aksi individunya di kotak penalti berbuah gol. Babak pertama berakhir 1-3.
Babak kedua, Mataram Utama FC berupaya mengejar ketertinggalan selisih gol. Tanpa diduga Putra Jombang justru menambah pundi-pundi golnya lewat El Burji ke gawang Arizka. Skor menjadi 1-4. Pertengahan babak kedua diiringi dengan mulai derasnya hujan di stadion, permainan Mataram Utama FC mulai tak teratur. Kesalahan passing dan komunikasi membuat Putra Jombang menguasai laga. Akibatnya fatal, kala Adam Malik kembali mencetak dua gol memanfaatkan kerapuhan lini belakang Mataram Utama FC. Mataram Utama FC dipaksa menyerah 1-6 dari Putra Jombang. Usai laga, Juru Taktik Mataram Utama FC, Erwan Hendarwanto mengaku tetap bersyukur lantaran masih dapat melihat anak asuhnya berjuang dengan penuh semangat dan sungguh-sungguh. “Apapun hasil kita tetap syukuri. Saya juga apresiasi perjuangan seluruh pemain secara semangat, motivasi dan mentalitas masih terjaga,” ujar Erwan. Eks pelatih PSIM Yogyakarta ini cukup menyesali lantaranya perjuangan timnya harus terhenti di babak semifinal. Keinginan kuatnya melaju ke final meleset setelah dikalahkan tim yang diakuinya tampil lebih baik dan trengginas sepanjang laga. “Meskipun hasil hari ini tidak sesuai dengan apa yang kita harapkan, tetapi kita harus belajar kalau memang lawan tampil lebih baik dari kita,” jelasnya. Kapten Mataram Utama FC, Harry Kusuma Silaban menyatakan ia dan rekanrekannya sudah bekerja keras. Namun penampilan Putra Jombang sangat apik dan sulit untuk ditembus. “Tim lawan memang punya motivasi lebih kuat, dan mereka hari ini tampil lebih baik. Kita juga sudah berusaha semaksimal mungkin. Di setiap laga pastinya tidak ada pemain yang ingin kalah. Maka kita juga tetap bersyukur,” tegasnya. Setelah langkahnya terhenti di babak semifinal, Mataram Utama FC direncanakan bakal kembali ke Yogyakarta, Senin (28/3) pagi. Dan memberikan waktu istirahat bagi pemain dan pihak manajemen akan mulai merencanakan untuk Liga 2 musim depan. (tsf)
Meskipun hasil hari ini tidak sesuai dengan apa yang kita harapkan, tetapi kita harus belajar kalau memang lawan tampil lebih baik dari kita.
DOK. MATARAM UTAMA FC
Halftime Halftime
Timnas U-19 Raih Kemenangan Pertama TIMNAS Sepak Bola U-19 Indonesia memetik kemenangan 2-1 atas Daegu University kala menjalani partai uji coba di DGB Daegu Bank Park Stadium, Daegu, Korea Selatan, Minggu (27/3). Kadek Arel dan Ronaldo Kwateh menjadi pencetak gol Timnas U-19. Kemenangan ini menjadi buah atas kejelian pelatih Shin Tae-yong memperbaiki kelemahan tim terutama dari sisi pertahanan. Shin Taeyong melihat, pemain Indonesia takut dengan bola yang ditembakkan. Ditambah lagi, fisik para pemain Indonesia masih lemah. “Secara fisik pemain kita sangat kurang. Main body pun pemain merasa takut sehingga takut kontrol bola jadinya kemasukan gol. Untuk
tribunjogja.com
ke depannya memang akan menjadi baik, secara organisasi dan kita akan latih terus,” kata Shin Taeyong tempo hari. Dengan kemenangan ini, timnas U-19 Indonesia berhasil memutus tren negatif. Pada dua pertandingan uji coba sebelumnya, Timnas U-19 Indonesia menelan kekalahan dari Yeungnam University (1-5) dan juga Timnas U-19 Korea Selatan (0-7). Selanjutnya, skuat Garuda Muda akan kembali menantang Timnas U-19 Korea Selatan, Selasa (29/3). Ini adalah ujian keempat Timnas U-19 selama menjalani pemusatan latihan (TC) Timnas U-19 Indonesia di Korea Selatan untuk menatap Piala Dunia U-20 2023. (bolasport/ pssi)
@tribunjogja
Lima Atlet Voli Pasir DIY Lolos ke Pelatnas Bersiap untuk SEA Games XXXI di Vietnam YOGYA, TRIBUN - Lima atlet bola voli pasir DIY lolos ke program Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas). Mereka adalah Ade Candra Rachmawan, Gilang Ramadhan, Ilham Akbar, Sari Hartati dan Bernadetta Shella Herdanti. Kelimanya akan memperkuat Timnas voli pasir Indonesia di ajang SEA Games XXXI Vietnam pada 12-23 Mei 2022. Pihak pengurus Daerah (Pengda) Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) DIY mengonfirmasi lima dari enam atletnya lolos ke program Pelatnas. “Satu atlet belum berhasil lolos ke Pelatnas hanya Afta Arya Widura,” kata Wakil Sekretaris Umum (Wasekum) Pengda PBVSI DIY, Danang Agus Yuniarto, Minggu (27/3). Meskipun ada satu atlet DIY yang belum lolos program Pelatnas kali ini namun pihak Pengda PBVSI DIY tetap bangga atas pencapaian ini. “Kami ber@tribunjogjafanspage
Kami berharap mereka bisa tampil maksimal saat gelaran SEA Games nanti dan juga mengharumkan nama Indonesia. harap mereka bisa tampil maksimal saat gelaran SEA Games nanti dan juga mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional,” lanjut Danang. Para atlet DIY ini akan bergabung bersama atlet peserta Pelatnas dari sejumlah daerah lainnya yakni Mochamad Ashfiya (Jatim), Rendy Verdian Licardo (Jatim), Danangsyah Pribadi tribunjogja
(NTB), Dhita Juliana (NTB), Putu Dini Jasita Utami (NTB), Nur Atika Sari (Jatim), dan juga Della Novitasari (Jateng). Dengan banyaknya atlet dari sejumlah daerah lainnya otomatis persaingan untuk mendapat kesempatan menjadi pemain inti akan sangat ketat. Pasanya dari 12 pemain yang ada, hanya akan diambil sebanyak delapan atlet. Masing-masing empat putra dan empat putri untuk membela Tanah Air di SEA Games 2022 nanti. Danang optimistis kemampuan atlet-atlet DIY bisa bersaing untuk memperebutkan posisi 4 pemain putra dan 4 pemain putri inti ke SEA Games mendatang. “Kami mendorong semua atlet kami untuk tampil maksimal di Pelatnas ini. Semoga mereka nanti semua bisa masuk di tim inti SEA Games,” harap Danang. (tsf) tribunjogjatv
TRIBUN BUFFER 11
SENIN PON 28 MARET 2022
Rusia Disebut Ingin Ukraina Jadi Dua KYIV TRIBUN - Kepala Intelijen Ukraina, Kyrylo Budanov pada Minggu (27/3/2022), menyebut, Rusia ingin membagi Ukraina menjadi dua, seperti yang terjadi dengan Korea Utara dan Korea Selatan. “Faktanya, ini adalah upaya untuk menciptakan Korea Utara dan Selatan di Ukraina,” kata dia dalam sebuah pernyataan, merujuk pada pembagian Korea setelah Perang Dunia Kedua. Melihat hal itu, Budanov pun bersumbah bahwa perang gerilya “total” akan dijalankan Ukraina untuk mencegah perpecahan negara. Dia memperkirakan tentara Ukraina akan dapat mendorong kembali pasukan Rusia. “Masa safari gerilya Ukraina total akan segera dimulai. Kemudian akan ada satu skenario relevan yang tersisa untuk Rusia, bagaimana bertahan hidup,” ungkap Budanov, dikutip dari Reuters. Sebelumnya, Budanov mengatakan bahwa tentara Rusia penuh dengan informan dan menggunakan metode perang lama dalam melawan pasukan Ukraina. Dia juga menuding sejumlah besar orang telah dimobilisasi untuk terlibat dalam perang gerilya di belakang
garis Rusia. Dilansir dari Kantor Berita Prancis, AFP, Kepala Badan Intelijen Ukraina itu mengatakan kepada publikasi AS The Nation bahwa pasukan Ukraina telah diuntungkan dari salah perhitungan oleh Rusia. “Komando Rusia telah melakukan kesalahan perhitungan berkali-kali, dan kami menggunakan kesalahan perhitungan ini,” kata Budanov. Dia berkata, anggapan bahwa tentara Rusia adalah tentara terkuat kedua di dunia hanyalah mitos. “Tentara Ukraina telah menunjukkan bahwa tentara Rusia sebagai tentara kedua di dunia adalah mitos besar, dan itu hanya konsentrasi abad pertengahan tenaga kerja, metode perang lama,” ucap Budanov. Dia mengatakan Ukraina telah memanfaatkan informan di pihak Rusia secara efektif. “Kami memiliki banyak informan di dalam tentara Rusia, termasuk di lingkaran politik dan kepemimpinan mereka,” urai Budanov. Dia menyebut, pada November 2021, Ukraina sudah mengetahui tentang niat Rusia dalam melakukan serangan. “Kami sudah tahu tentang niat Rusia,
dan Anda dapat melihat bahwa semuanya berhasil. Adapun tanggalnya, itu berubah beberapa kali,” tambah Budanov. Dia mengatakan, Ukraina melacak pasukan Chechnya yang berjuang untuk Rusia menggunakan ponsel mereka dan sumber intelijen manusia. “Kami memiliki banyak informan di dalam jajaran Chechnya,” katanya. “Begitu mereka mulai mempersiapkan operasi apa pun, kami tahu itu dari informan kami,” ungkap Budanov. Dia mengatakan, pasukan Rusia juga harus menghadapi pemberontak. “Pejuang kami, prajurit kami, bahkan pemburu kami akan mulai memburu agresor, pasukan Rusia, dengan senapan mereka di hutan,” ujar dia. Budanov mengakui meskipun pasukan Ukraina telah bertahan melawan militer Rusia selama sebulan, situasinya tetap sangat sulit. “Kami memiliki pasukan Rusia yang besar di wilayah kami, dan mereka telah mengepung kota-kota Ukraina. Adapun prospek perdamaian, terlepas dari negosiasi, hal ini masih tetap kabur dan tidak dapat diprediksi,” beber dia. (kpc)
Penyerang Bersenjata Lengkap
oleh anak muda dengan militansi tinggi. Pasukan paling seram dengan senjata paling lengkap dan diduga memiliki stok peluru hingga satu gudang. Pasukan inti KKB Nduga diperkirakan sekitar 50 orang. Persenjataan mereka juga merupakan salah satu yang paling lengkap saat ini dibandingkan dengan ke-
lompok lainnya. Di antaranya senjata laras panjang, senjata Minimi, senjata pendek, hingga pelontar granat (GLM). Markas utama KKB ini berada di Distrik Mapenduma. Namun diketahui, Egianus membagi pasukannya menjadi beberapa wilayah operasi yg tersebar di seluruh distrik Nduga. (Tribun Network)
Pemohon juga berargumen bahwa syarat presidential threshold malah bertentangan dengan sejumlah pasal UU Pemilu. Yusril menyebut partainya dalam Pemilu 2019 meraih suara sebanyak 1.099.849 (satu juta sembilan puluh sembilan ribu delapan ratus empat puluh sembilan) atau sebesar 0,79% (nol koma tujuh puluh sembilan persen) dari total suara yang telah ditetapkan KPU. Menurut Yusril, meski tak memenuhi syarat perolehan suara di parlemen, partainya memiliki hak untuk mengajukan calon presiden. Hal itu sesuai Pasal 6A ayat (2) UUD 1945. Namun, hak tersebut kini dibatasi karena Pasal 222 UU Pemilu. Menurut pihaknya, Pasal 222 UU Pemilu bertentangan dengan prinsip negara hukum agar presiden dipilih langsung oleh rakyat, dan pemilu yang periodik sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (3), Pasal 6A ayat (1), dan Pasal 22E ayat (1) UUD 1945. Karena itu, ia menuntut Pasal 222 harus dihapus untuk membuka ruang lebih lebar bagi arus perubahan sesuai dengan dinamika dan aspirasi masyarakat. “Berdasarkan argumentasi di atas, maka jelas terlihat bahwa keberlakuan Pasal 222 UU Pemilu bertentangan dengan Pasal 1 ayat (3), Pasal 6A ayat (1) dan Pasal 22E ayat (1) UUD 1945,” ujar pemohon. Menurut pemohon, Pasal 222 lebih condong ke status quo yang tidak demokratis ketimbang kepada arus perubahan yang reformis. Pasal 222 lebih menguntungkan parpol lama-terlebih dengan syarat hasil pemilu 5 tahun sebelumnya, dan akibatnya akan cenderung mempertahankan kekuasaan lama dan menutup peluang perubahan (reformasi). “Padahal kekuasaan yang cenderung bertahan lama tetap akan cenderung koruptif, dan karenanya membutuhkan pembaharuan,” tegas pemohon. Karena itu, pasal 222 ha-
rus dihilangkan untuk membuka ruang lebih lebar bagi arus perubahan sesuai dengan dinamika dan aspirasi rakyat pemilih, yang lebih sesuai dengan esensi pemilihan presiden langsung oleh rakyat sebagaimana diamanatkan pasal 6A UUD 1945, dan pemilu yang periodik sebagaimana diatur dalam Pasal 22E ayat (1) UUD 1945 yang berbunyi sebagai berikut: Pemilihan umum dilaksanakan secara langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil setiap lima tahun sekali. “Menyatakan Pasal 222 Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum bertentangan dengan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 dan tidak memiliki kekuatan hukum mengikat,” urai pemohon demikian dikutip dari berkas gugatan. Kuasa hukum dari gugatan ini adalah 13 advokat dan konsultan hukum dari kantor Indrayana Centre for Government Constitution and Society (INTEGRITY) Law Firm. Denny Indrayana menjadi salah satu anggota kuasa hukum. MK sendiri sebelumnya sudah menolak sejumlah permohonan judicial review presidential threshold dengan alasan pemohon tidak memiliki kerugian konstitusional. Beberapa gugatan yang ditolak di antaranya yang diajukan oleh Lieus Sungkharisma, Tamsil Linrung, Edwin Pratama Putra, SH., MH, Fahira Idris, SE., MH, Ferry Yuliantono, hingga gugatan yang diajukan mantan Panglima TNI Jenderal TNI (Purn) Gatot Nurmantyo. Secara umum dalam putusannya, MK tidak menerima gugatan para pemohon yang diajukan secara terpisah, seperti Gatot Nurmantyo, Ferry Yuliantono, dan Fahira Idris dkk., karena tidak mempunyai legal standing. Diketahui Fahira Idris menggugat bersama dua anggota DPD RI lainnya, Tamsil Linrung dan Edwin Pratama Putra. (Tribun Network)
aja,” lanjut Dea. Mantan personel Trio Kwek-Kwek itu hanya ingin jujur soal perasaan apa pun yang sedang ia alami. “Jujur sama rasa yang gue alami saat itu. I embrace all of my feelings, positive or negative,” tulis Dea lagi. Seperti diketahui, Dea Ananda resmi menikah de-
ngan Ariel Nidji sejak 9 Agustus 2009. 12 tahun menikah, Dea Ananda dan Ariel sama-sama berjuang mendapatkan momongan hingga menjalani metode bayi tabung. Meski belum dikaruniai anak, pernikahan Dea Ananda dan Ariel Nidji jauh dari gosip miring. (kpc)
zz Sambungan Hal 1
merupakan mantan panglima KKB Kodap III Ndugama yang meninggal dalam aksi pembebasan sandera tahun 1996 di Mapenduma. KKB Nduga didominasi
Yusril Gugat Presidential zz Sambungan Hal 1
dan tercatat pada Jumat (25/3). Dalam petitum gugatan, mereka meminta agar MK menghapus syarat ambang batas pencalonan presiden dalam pasal 222 UU Pemilu. “Bahwa pokok permasalahan dalam Permohonan adalah Pasal 222 UU Pemilu, yang berbunyi: Pasal 222 UU Pemilu Pasangan Calon diusulkan oleh Partai Politik atau Gabungan Partai Politik Peserta Pemilu yang memenuhi persyaratan perolehan kursi paling sedikit 20% (dua puluh persen) dari jumlah kursi DPR atau memperoleh 25% (dua puluh lima persen) dari suara sah secara nasional pada Pemilu anggota DPR sebelumnya,” tulis permohonan gugatan tersebut seperti dikutip dari situs Mahkamah Konstitusi, Minggu (27/3). Ikut pula menandatangani permohonan itu Wakil Ketua DPD Nono Sampono, Mahyudin, dan Sultan Baktiar Najamudin. Menurut pemohon, meskipun telah terdapat 19 putusan pengujian Pasal 222 UU Pemilu terhadap UUD 1945, hanya 3 putusan yang pokok perkaranya dipertimbangkan. Sementara 16 sisanya dinyatakan tidak dapat diterima (niet onvantkelijke verklaard) sehingga pokok perkaranya tidak dipertimbangkan. Jika pun dipertimbangkan, MK hanya menyatakan pertimbangan dalam Putusan 53/PUU- XV/2017 berlaku mutatis mutandis. Maka itu Yusril dkk. mengaku hanya akan memaparkan alasan dari tiga perkara yang putusannya dipertimbangkan. “Atas dasar tersebut, maka Para Pemohon hanya akan memaparkan batu uji dan alasan permohonan yang berbeda terhadap 3 permohonan yang pokok perkaranya dipertimbangkan,” ujar pemohon.
Labil zz Sambungan Hal 1
Aktris berusia 35 tahun itu lantas menyebut tidak ingin memaksakan perasaannya untuk tetap baik-baik saja. “Iya gua nikmati kalau lagi mampu. Kalau lagi enggak bisa ya gapapa juga, akui tribunjogja.com
@tribunjogja
AFP
TERBAKAR - Sebuah bangunan di salah satu kota di Ukraina terbakar setelah mendapat serangan dari pasukan Rusia, tempo hari.
Tiga Hari Bendera zz Sambungan Hal 1
Candra Kurniawan kepada wartawan, Minggu (27/3). Letda Mar Moh. Iqbal meninggal setelah terkena tembakan di bagian tangan sebelah kanannya. Sementara, Pratu Mar Wilson Anderson meninggal seusai sempat mendapat penanganan medis dari tim dokter Satgas selama beberapa waktu. Namun, upaya tersebut tak berhasil hingga akhirnya prajurit TNI AL itu meninggal. Chandra mengatakan, para prajurit Marinir TNI AL itu diserang KKB Papua di Pos Marinir Perikanan Quari Bawah. Candra menyebut peristiwa itu dilakukan sekian kalinya oleh gerombolan Kelompok Separatis Teroris (KST) itu. “Selain membunuh warga sipil, juga menembak dan membunuh aparat TNI yang sedang mengemban tugas negara,” urai Candra. Penerangan Angkatan Laut dalam penjelasannya mengatakan, peristiwa pe-
Jojo-Fajar/Rian Rebut Gelar zz Sambungan Hal 1
21-12 dan 21- 18 dalam tempo permainan 47 menit. Ini merupakan gelar perdana Jonatan Christie setelah terakhir kali menjadi kampiun pada Australian Open 2019. Jalannya laga Jonatan Christie melaju ke final setelah mengalahkan Kidambi Srikanth pada babak empat besar dengan skor 18-21, 21-7, dan 2113. Sementara, Prannoy HS lolos ke final usai menyingkirkan Anthony Sinisuka Ginting juga via pertarungan tiga gim dengan skor 21-19, 19-21, dan 21-18. Jonatan dan Prannoy tercatat sudah bertemu 7 kali sebelum Swiss Open 2022. Jonatan unggul dengan rekor kemenangan 4-3. Kemenangan terbaru Jonatan atas Prannoy diraih dalam pertemuan terakhir pada babak pertama Denmark Open 2021 dengan skor 21-18 dan 21-19. Jonatan memimpin pada awal gim pertama. Drop shot silang ke kanan depan bidang permainan Prannoy membuat Jonatan unggul 4-1. Akan tetapi, smes silang Prannoy dan pengem-
Enam Susun Air Terjun zz Sambungan Hal 1
Enam tingkat air terjun yang dilihat merupakan bentukan sabo penahan aliran lahar, sementara batu besar di sekitarnya merupakan material batuan alami. Baru pada tahun 2017 lokasi ini mulai dikelola menjadi tempat wisata oleh Pokdarwis Bangunrejo setelah banyak wisatawan datang untuk menikmati keindahannya. Objek wisata ini bisa menjadi pilihan wisata murah di Yogyakarta karena wisatawan tidak dikenakan tarif retribusi. Wisatawan hanya dikenakan tarif parkir saja, yaitu mulai dari Rp5.000 @tribunjogjafanspage
nyerangan terhadap para prajurit marinir itu terjadi pada Sabtu (26/3) sekitar pukul 17.40 WIT, KST Nduga yang dipimpin Egianus Kogoya (Pangkodap III Ndugama) menyerang Pos Quary Bawah Satgas Mupe Yonif 3 Mar Pasmar 2 dengan menggunakan GLM (Grenade Launcher Module)/pelontar granat dari dua arah, yaitu dari arah belakang Pasar dan dari arah sungai Alguru. Mendapat serangan itu seluruh personel Satgas yang berjumlah 35 orang membalas dengan tembakan dan melakukan pengejaran terhadap para penyerang. Kemudian pukul 18.00 WIT Dansatgas memerintahkan 2 Tim Trisula dipimpin Wadandenpursus Kapten Mar Ari Mahendra dan 1 Tim Waltis dipimpin Letda Mar Pujo Pratikno berangkat mengadakan bantuan ke Pos Quary Bawah menggunakan kendaraan 1 truk dan 2 KIA. Selain dua prajurit yang tewas, ada pula dua prajurit yang kritis, dan enam meng-
alami luka ringan. Adapun yang mengalami luka berat/kritis adalah Serda Mar Rendi Febriansyah dan Serda Mar Ebit Erisman. Kemudian enam korban yang mengalami luka ringan atas nama Serda Mar Bayu Pratama, Pratu Mar Rahmad Sulman, Prada Mar Dicky Sugara, Pratu Mar Adik Saputra A, Prada Mar La Harmin, dan Prada Mar Alif Dwi Putra. Hingga kemarin jenazah prajurit yang menjadi korban penyerangan KST itu masih disemayamkan di Markas Lanal Timika Kabupaten Mimika di Jalan Freeport Lama. Rencananya jasad Letda Moh. Iqbal akan dibawa ke Makassar, kemudian lanjut menuju kampung halamannya di Kendari, Sulawesi Tenggara, pada Senin (28/3) ini. Sementara alm Pratu Wilson Anderson akan dibawa ke MakassarSurabaya dan lanjut ke Kupang, Nusa Tenggara Timur. TNI mengaku masih mendalami motif penyerangan itu. Sementara informasi yang didapatkan senjata
yang digunakan menyerang para prajurit TNI itu adalah hasil rampasan kelompok separatis yang telah dicap oleh pemerintah sebagai teroris tersebut. GLM yang digunakan untuk menyerang diduga diambil dari Satgas Yonif 700. Adapun munisi GLM adalah rampasan dari Satgas Yonif 330. Tanggung jawab Terpisah, Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat-Organisasi Papua Merdeka (TPNPB-OPM) mengakui, pihaknya bertanggung jawab atas penyerangan terhadap pos militer itu. Penyerangan dilakukan bertepatan dengan hari ulang tahun kelompok separatis tersebut. “Saat HUT TPNPB yang ke 51 tahun yaitu tanggal 26 Maret 2022 Pasukan TPNPB Kodap III Darakma Ndugama melakukan serangan di Pos Militer Indonesia di Keneyam Ibu Kota Kabupaten Nduga,” jelas Juru Bicara TPNPB-OPM, Sebby Sambom kepada wartawan, Minggu (27/3). (Tribun Network)
balian Jonatan yang keluar membuat sang pemain India menyamakan kedudukan menjadi 4-4. Smes silang Jonatan yang kembali keluar lalu membuat Prannoy membalikkan keadaan menjadi 5-4. Dua kesalahan beruntun Jonatan, yakni servis gagal dan bola yang keluar, membuat Prannoy unggul 7-5. Adu netting yang dimenangi Jonatan kemudian membuat papan skor kembali berubah menjadi 7-7. Penyelamatan gemilang lalu dilakukan Jonatan dalam periode tersebut. Prannoy menyambar bola tanggung di depan net, tetapi Jonatan berhasil mengembalikan shuttlecock dengan melepas pukulan di antara kakinya. Jonatan kemudian berhasil menutup interval gim pertama dengan keunggulan 11-8 atas Prannoy HS. Seusai jeda, Jonatan terus memperlebar jarak keunggulan. Smes silang Jonatan ke arah kanan Prannoy membuatnya unggul enam angka dalam kedudukan 1610. Backhand Prannoy yang menabrak net memastikan kemenangan Jonatan pada gim pertama dengan skor 21-12. Kedua pebulu tangkis silih berganti meraih poin hingga kedudukan 5-5 pada awal
gim kedua. Jonatan kemudian menjauh perlahan dengan keunggulan dua angka dalam kedudukan 7-5. Skor kembali kembar pada angka 7-7 setelah Jonatan gagal mengembalikan smes Prannoy HS. Keberuntungan kemudian memayungi Jonatan. Bola pengembalian bergulir di net dan jatuh di lapangan Prannoy, sehingga membuatnya kembali unggul 8-7. Jonatan mampu mempertahankan keunggulan tersebut hingga interval gim kedua dengan skor 11-7. Jojo, sapaan akrab Jonatan, sempat memimpin 13-9 setelah interval. Namun, Prannoy berhasil meraih empat angka beruntun dan menyamakan kedudukan menjadi 13 sama. Tak ingin Prannoy kian nyaman meraih poin, Jonatan berupaya mengembalikan fokusnya dan berhasil memaksa sang lawan melakukan beberapa kesalahan. Jojo kembali menjauh dengan keunggulan tiga angka dalam kedudukan 16-13. Smes ke arah belakang kiri Prannoy membuat Jonatan meraih match point 20-15. Setelah memberikan Prannoy tiga angka beruntun, Jonatan pada akhirnya mengakhiri gim kedua dengan kemenangan 21-18.
Ganda putra Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/ Muhammad Rian Ardianto (Fajri), berhasil mengikuti jejak Jojo menjuarai turnamen bulu tangkis Super 300, Swiss Open 2022. Fajri mampu mengalahkan unggulan kedelapan asal Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin, di partai final. Bertanding di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Minggu (27/3) malam WIB, Fajar/ Rian meraih kemenangan dengan dua gim langsung. Meski begitu, kemenangan unggulan keempat Swiss Open 2022 ini tidak diraih dengan mudah. Sebab, Goh/ Nur memberikan perlawanan sangat ketat. Fajar/Rian menuntaskan laga dengan kemenangan 21-18, 21-19 dalam waktu 40 menit. Ini gelara juara perdana bagi Fajri di BWF World Tour setelah lebih dari dua tahun. Sebelumnya, kali terakhir mereka meraih gelar juara adalah di Korea Open pada September 2019. Sementara itu, keberhasilan Fajri memastikan Indonesia merengkuh dua gelar di Swiss Open 2022. Sebelum ini, Jonatan Christie juga keluar sebagai juara di nomor tunggal putra seusai melibas wakil India, Prannoy HS. (kpc/hdy)
untuk motor, Rp10.000 untuk mobil, hingga Rp30.000 untuk bus kecil. Grojogan Watu Purbo buka setiap hari pukul 06.00-18.00 atau sesuai dengan kebijakan pengelola terkait pandemi dan cuaca. Daya tarik Objek wisata alam di Yogyakarta ini memiliki daya tarik utama dari keindahan enam tingkat air terjunnya. Apalagi pemandangan Grojogan Watu Purbo tersebut dibingkai dengan hijaunya pepohonan di sekitarnya. Selain berfoto dengan latar belakang air terjun, wisatawan juga ada yang mencoba menyusun bebatuan kecil di bagian bawah aliran sungainya. Jadi jangan heran jika menemukan beberapa su-
sunan batu di sekitar Grojogan Watu Purbo yang disusun oleh wisatawan yang berkunjung sebelumnya. Bagi yang suka berkemah, tersedia juga zona khusus yang disediakan oleh pengelola tidak jauh dari lokasi air terjun, di sekitar tempat parkir. Salah satu titik terbaik berada di grojogan ketiga dari enam grojogan yang ada. Sebuah jembatan dari kayu dibuat untuk memudahkan pengunjung menyeberang ke area grojogan ini. Selain berfoto dengan latar belakang grojogan, pengunjung juga bisa menjajal permainan tradisional menyusun secara vertikal bebatuan sungai. Titik terbaik untuk mengambil foto adalah di bawah grojo-
gan ke enam. Debit air di Grojogan Watu Purbo sangat dipengaruhi oleh musim dan cuaca di puncak gunung. Jika musim kemarau, debit air di lokasi ini sangat kecil sehingga keindahannya tidak muncul. Oleh karena itu, wisatawan disarankan untuk berkunjung saat musim hujan saat debit airnya melimpah. Walau begitu, warna airnya bisa berubah jika di puncak gunung tengah hujan karena alirannya akan membawa serta material tanah dan pasir. Wisatawan juga disarankan untuk menghindari area air apabila tengah terjadi hujan deras karena debitnya bisa meningkat secara tiba-tiba dan berbahaya. (kpc)
tribunjogja
tribunjogjatv
12
SENIN PON 28 MARET 2022 BEN STANSALL / AFP
INGGRIS 2
1 SWISS
SUPER BANGGA
tribunjogja.com
DIRECTPOINTS •
•
•
•
Harry Kane semakin mendekati kesempatan memecahkan rekor Kane mencetak gol melalui tendangan penalti Harry Kane dinilai pantas masuk dalam elite Inggris Kane mencapai 49 gol, 4 Gol lagi menyamai rekor Wayne Rooney
Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate mengatakan Kane pantas masuk dalam jajaran pemain terbaik sepanjang masa. Dia makin dekat untuk menjadi pencetak gol terbanyak The Three Lions. Kane mencetak gol dari titik pe@tribunjogja
nalti di penghujung babak kedua di Wembley. Dia telah mencapai 49 gol, membuatnya melampaui Gary Lineker dan menempati posisi kedua bersama dengan Charlton. Hanya Wayne Rooney, dengan torehan 53 gol, satu-satunya pesepak bola dari Inggris yang mencetak lebih banyak gol dari Kane. Tidak akan mengejutkan jika Kane diperkirakan akan memecahkan rekor itu akhir tahun ini. Kapten Inggris Kane, yang melakukan debut internasionalnya pada bulan Maret tujuh tahun lalu, telah mencapai 49 gol hanya dalam 68 penampilan, sementara legenda Manchester United Charlton telah tampil dalam 101 pertandingan untuk mencapai total gol sebanyak itu. "Nama-nama yang bersama dia sangat luar biasa. Dia akan menghargai sejarah itu dan itu akan sangat berarti baginya. Anda harus mengatakan dia terlihat favorit untuk melakukan itu. Saya tidak ingin mengutuknya dengan menga-
takan lagi! " kata Southgate. “Saya ingin dia memecahkan rekornya itu di putaran final Piala Dunia. Jika dia tidak memecahkannya sebelumnya maka orang akan mengatakan dia tidak boleh berada di tim," katanya. "Dia cukup tenang tentang itu. Dia yakin dia bisa sampai di sana, karena rekor gol per
pertandingannya sangat bagus," katanya. Sementara Kane mengakui dia akan senang untuk memecahkan rekor Rooney, itu adalah medali pemenang Piala Dunia yang diperoleh Charlton pada tahun 1966 yang paling berarti bagi bintang Tottenham. "Saya selalu mengatakan itu
adalah pertemuan yang luar biasa untuk bersama. Saya bangga melakukan itu dan berada di antara nama-nama itu," kata Kane. "Ini adalah tahun yang besar ke depan dan kesempatan untuk mendapatkan lebih banyak gol. Kita lihat saja apa yang terjadi." (Tribunnews/mba)
Menikmati Sepak Bola LUKE Shaw mengaku bermain untuk timnas Inggris lebih nikmat baginya dibanding ketika dia bermain untuk Manchester United. Shaw mencetak gol penyeimbang The Three Lions dalam kemenangan 2-1 atas Swiss. Sedangkan gol yang membawa kemenangan bagi tim Inggris dicetak oleh Harry Kane. "Lingkungan di sini yang diciptakan Gareth, Kita selalu menikmatinya," kata Luke Shaw dikutip AFP. "Ketika saya datang ke sini, ini tentang kesenangan dan bermain game dengan senyum di wajah
@tribunjogjafanspage
saya. Kami semua senang bermain untuk negara kami dan ketika kami di sini, kami semua fokus pada apa yang terjadi di sini." Shaw kemudian ditanya apakah dia harus bahagia untuk menemukan performa terbaiknya. "Saya pikir semua orang melakukannya. Selalu penting untuk merasa seperti Anda diinginkan dan terutama di sini saya selalu merasakan itu. Saya tidak mengatakan saya tidak melakukannya di United, tetapi terutama di sini, apa adanya, saya merasa diinginkan dan saya menikmati sepak bola saya," katanya. (mba) tribunjogja
BEN STANSALL / AFP
HARRY Kane merasa sangat bangga bisa menyamai pencapaian legenda Bobby Charlton, Kane dan Charlton sama-sama telah mencetak 49 gol untuk timnas Inggris, Minggu (27/3). Kane semakin mendekati kesempatan untuk memecahkan rekor pencetak gol terbanyak di Inggris setelah mencetak gol melalui tendangan penalti untuk membawa Inggris menang 2-1 atas Swiss di laga uji coba yang digelar di Wembley. Penalti Kane membuat pemain Tottenham itu sejajar dengan pemain Inggris yang memenangkan Piala Dunia Charlton. Dia senang berada di level yang sama dengan Charlton. “Ini adalah pencapaian yang luar biasa. Super bangga bisa melakukan itu, tetapi saya menantikan (gol, red) berikutnya. Tahun yang besar untuk bisa mendapatkan lebih banyak kesempatan dan lebih banyak gol. Saya akan siap untuk pertandingan hari Selasa tetapi itu tergantung pada manajer," kata Kane dikutip dari Sky Sports.
Luke Shaw tribunjogjatv