Tribunjogja 28-11-2017

Page 1

SELASA SELASA PAHING PAHING

Redaksi 0274 557 687 (102) / 0857 4319 6999

Halaman

28 DESEMBER 2017 9 RABIUL AWAL 1439 NO 2393/TAHUN 6

Sirkulasi / 0851 0212 2000 Iklan 0274 557 687 (417) 0851 0012 1000 0857 2949 3333

RP 2.000

LANGGANAN RP 55.000 SMS 0851 021 22000, 0274-557687 EXT 219 www.tribunjogja.com

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

tribunjogjaofficial

TRIBUN JOGJA/HASAN SAKRI

PENGOSONGAN LAHAN BANDARA - Warga yang tetap konsisten menolak proyek bandara melakukan aksi berdoa di bawah hujan saat berlangsung proses pengosongan lahan di Palihan, Temon, Kulonprogo, Senin (27/11). Upaya pengosongan ini dilakukan dengan memutus jaringan listrik, memutus akses masuk, menebang pohon serta mencongkel daun pintu dan jendela rumah warga.

Warga Bersholawat Hadang Petugas AP I

 AP I Congkel Paksa Daun Pintu Rumah Warga Penolak Bandara HASAN SAKRI

AP I Berharap Warga Sukarela Tinggalkan Rumah PENCONGKELAN paksa daun jendela dan pintu rumah menjadi semacam shock therapy dari PT Angkasa Pura I kepada warga terdampak pembangunan bandara yang masih berdiam di lahan bandara. Termasuk juga sebagian warga yang masih menolak kehadiran megaproyek tersebut. Project Manager Pembangunan New Yogyakarta International Airport (NYIA) PT AP I, Sujiastono mengatakan, pencongkelan daun pintu dan jendela itu menjadi bagian dari tahapan pengadaan tanah. Yakni, pengosongan bidang lahan dan bangunan yang ganti rugi pembebasannya dikonsinyasikan di Pengadilan Negeri (PN) Wates. Ini mencakup lahan-lahan bersengketa waris, sengketa di pengadilan, serta lahan dari warga yang menolak proyek tersebut.

Konsinyasi memang kami tidak mengikuti karena kami tidak ingin menjual rumah dan tanah ini. Rumah ini warisan orangtua dan akan diwariskan ke anak cucu nanti.

HASAN SAKRI

KULONPROGO, TRIBUN - Gemuruh suara hujan di lokasi calon bandara di Temon, Senin (27/11) siang kemarin seakan mengubur jeritan dan tangis warga penolak proyek New Yogyakarta International Airport (NYIA). Siang itu, warga penolak bandara harus berhadapan dengan PT Angkasa Pura I yang sedang melakukan eksekusi terhadap rumah mereka. Teriakan penolakan dari warga penolak bandara ini langsung menyambut petugas dari PT AP I yang akan mengeksekusi rumah mereka. Memang untuk eksekusi kali ini, petugas tidak langsung merobohkan rumah warga. Petugas hanya menebangi sejumlah pohon, memutus jaringan listrik dan memutus akses jalan ke rumah.  ke halaman 11

 ke halaman 11 SINGGIH WAHYU

138 Personel Gabungan Kawal Upaya Pengosongan UPAYA pengosongan lahan dan bangunan di Palihan oleh PT Angkasa Pura I, Senin (27/11) mendapat pengawalan ketat dari aparat. Sedikitnya 138 personel gabungan dikerahkan untuk pengamanan proses tersebut. Kabag Ops Polres Kulonprogo, Kompol Sudarmawan mengatakan, sekitar 100 personel polisi dikerahkan untuk pengamanan kegiatan tersebut. Selain itu juga ada bantuan tenaga dari Kodim 0731, Satradar 215 Congot, dan Satpol PP. Ia menegaskan, pihaknya dalam hal ini menjalankan kewenangan untuk pengamanan proyek nasional.

SINGGIH WAHYU

SINGGIH WAHYU

Chelsea Islan

PROYEK NYIA

2015: Penerbitan dokumen Izin Penetapan Lokasi (IPL) bandara. Lokasinya mencakup lima desa di Temon Pengukuran lahan calon lokasi pembangunan bandara 2016: Penilaian aset lahan di lima desa terdampak di Glagah. Pembebasan lahan dan pembayaran ganti rugi kepada warga pemilik lahan 2017 Januari: babat alas nawung kridha atau seremoni dimulainya pembangunan New Yogyakarta International Airport oleh Presiden Joko Widodo Agustus: land clearing atau pembersihan lahan mulai dilakukan lalu dilanjut pematangan lahan dan persiapan pembangunan fisik bandara 2018 Masa pembangunan konstruksi fisik bandara 2019 NYIA ditargetkan beroperasi untuk pertama kalinya

PENOLAK BANDARA 20 Kepala Keluarga (KK) hingga kini masih menolak tanahnya dipakai pembangunan New Yogyakarta International Airport (NYIA) 10 KK di Pedukuhan Kragon II dan Munggangan (Palihan) dan 10 KK di Pedukuhan Sidorejo, Bapangan, dan Kepek (Glagah). Mereka adalah pecahan kelompok Wahana Tri Tunggal (WTT) yang kini membentuk Paguyuban Warga Penolak penggusuran Kulonprogo (PWPP-KP) Sebelumnya PT AP I minta warga penolak ajukan permohonan penilaian ulang aset melalui desa hingga BPN hingga 22 November lalu PT AP I mengklaim telah melayangkan surat pemberitahuan pengosongan lahan berikut surat peringatan (SP) hingga tiga kali. Warga diminta mengosongkan lahan selambatnya 24 November dan AP I akan melanjutkan pembangunan bandara apapun hasilnya

 ke halaman 11

Dua Destinasi Wisata Gunungkidul Raih Penghargaan API 2017

Gerakkan Pemuda

ARTIS peran Chelsea Islan menjelaskan alasannya terlibat dalam komunitas anak muda bernama Youth of Indonesia yang dibentuk di Hari Sumpah Pemuda 2016 lalu. Menurut Chelsea, ia ingin menggerakkan anak-anak muda Indonesia untuk berkembang memajukan bangsa.(*)

TIMELINE

Gua Jomblang Wisata Unik Terpopuler Se-Indonesia

S Hal

9

TRIBUNNEWS/JEPRIMA

Hary Sukmono. Gua Jomblang yang menjadi juara satu kategori wisata unik terpopuler se- Nusantara merupakan satu di antara 500 gua yang ada di kawasan pengunungan karst. Gua ini mempunyai mulut gua vertikal dengan jarak antara bibir gua dengan dasarnya bervariasi.  ke halaman 11

Trending Topic di tribunjogja.com

PANPEL SIAPKAN 25 RIBU TIKET LAGA FINAL LIGA 2

Gua Jomblang, di Desa Pacarejo, Kecamatan Semanu dan Pantai Wediombo, di Desa Jepitu, Kecamatan Girisubo menjadi dua destinasi wisata Gunungkidul yang meraih penghargaan Anugerah Pesona Indonesia 2017. EKRETARIS Dinas Pariwisata Gunungkidul, Hary Sukmono mengatakan, Program Anugerah Pesona Indonesia (API) 2017 diselenggarakan oleh www.jalanjalan.com bekerja sama dengan Kementerian Pariwisata. “Hadiahnya menjadi terpopuler, tidak dari sisi materi namun lebih terkenal,” kata

GRAFIS/FAUZIARAKHMAN

TRIBUN JOGJA/TRIS JUMALI/RENDIKA F K

TERUNIK - Pengunjung saat menjelajah di kedalaman tanah, berburu sinar cahaya di Goa Jomblang, Desa Pacarejo, Semanu, Gunungkidul, belum lama ini.


2

Kontan Tribun Finance

SELASA PAHING 28 NOVEMBER 2017

www.tribunjogja.com

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

tribunjogjaofficial

Segmen Multiguna Masih Mendominasi Outstanding Pembiayaan Tembus Rp411,2 Triliun JAKARTA, TRIBUN - Industri pembiayaan masih mencatatkan pertumbuhan kinerja yang positif hingga sepuluh bulan pertama tahun ini. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat, sampai bulan Oktober 2017, piutang pembiayaan multifinance menyentuh angka Rp411,19 triliun. Jumlah ini mengalami kenaikan setinggi 8,15% dibandingkan dengan catatan pada periode yang sama di tahun lalu yang sebesar Rp380,19 triliun. Segmen pembiayaan multiguna sendiri masih mendominasi piutang pembiayaan yang dilakukan pemain leasing. Dimana outstanding dari jenis pembiayaan ini mencapai Rp230,29 triliun. Di samping itu, piutang sebesar Rp111,18 triliun berasal dari pembiayaan investasi. Lalu Rp23,52 triliun merupakan pembiayaan modal kerja. Selain itu, ada pula pembiayaan syariah sebesar Rp31,06 triliun. Ketua Umum Asosiasi Perusahaan Pembiayaan In-

KINERJA MULTIFINANCE zz Sampai bulan Oktober

2017, piutang pembiayaan multifinance menyentuh angka Rp411,19 triliun zz Jumlah ini mengalami kenaikan setinggi 8,15% dibandingkan dengan catatan pada periode yang sama di tahun lalu yang sebesar Rp380,19 triliun zz Segmen pembiayaan multiguna sendiri masih mendominasi piutang pembiayaan yang dilakukan pemain leasing zz Di akhir tahun ini, daya beli masyarakat diharapkan bisa kembali menunjukkan peningkatan termasuk untuk pembelian produk otomotif donesia (APPI) Suwandi Wiratno menilai pertumbuhan industri pembiayaan sendiri

Longgarkan Aturan UNTUK menggedor pembiayaan, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) akan merelaksasi aturan main penyaluran kredit multifinance. OJK menyiapkan Rancangan Peraturan OJK (RPOJK) tentang Penyelenggaraan Usaha Perusahaan Pembiayaan yang akan menggantikan POJK Nomor 29/ POJK.05/ 2014. Ada sejumlah poin penting perubahan dalam RPOJK tersebut. Pertama, penghapusan ketentuan jangka waktu pembiayaan investasi dan modal kerja. Sebagai catatan, tenor pembiayaan investasi saat ini minimal dua tahun. Sementara pembiayaan modal kerja yang berlaku saat ini maksimal dua tahun. Calon aturan baru ini menghapus ketentuan tersebut. Alhasil, perusahaan multifinance bisa lebih fleksibel menentukan tenor pembiayaan investasi dan modal ker-

ja. Poin kedua, penambahan ketentuan mengenai pemanfaatan layanan teknologi, menampung perkembangan teknologi finansial (tekfin). Ketentuan ketiga, OJK menurunkan batas maksimum pemberian pembiayaan (BMPP) multifinance dari saat ini sebesar 50% dari ekuitas menjadi 20% dari ekuitas. Ketentuan ini akan membuat pembiayaan multifinance lebih merata tidak terkonsentrasi pada satu pihak. Wakil Ketua Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia (APPI) Jodjana Jody mengatakan, APPI masih menunggu masukan dari anggota dan selanjutnya membahas ketentuan baru dalam RPOJK itu. Namun, ia yakin, ketentuan itu sebagai upaya OJK mendorong industri pembiayaan agar kian berkembang. “Saya tidak melihat aturan-aturan yang menghambat,” ujar Jodjana.(ktn)

disebabkan oleh sejumlah faktor. Di antaranya karena pemain pun banyak yang makin eksansif memperluas pasar. “Ekspansi jariangan yang banyak dilakukan pelaku usaha ikut mendorong penyaluran pembiayaan,” kata dia tempo hari. Hingga Juli 2017, APPI sendiri sampai bulan Juli 2017, ada 4.329 unit jaringan yang dimiliki oleh perusahaan pembiayaan. Jumlah ini meningkat pesar dari tahun sebelumnya yang hanya berkisar 3.800 unit. Di samping itu, ia menilai kondisi ekonomi juga sudah mulai berangsur membaik sehingga mendorong kinerja industri pembiayaan. Termasuk dari segmen pembiayaan alat berat yang mulai bergeliat setelah lesu dalam beberapa tahun ke belakang. Sesuai harapan Ketua Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia (APPI) Suwandi Wiratno menyebut sepanjang tahun ini, pertumbuhan industri pembiayaan diperkirakan akan berada di kisaran 9%. “Jadi masih sesuai dengan harapan meski tahun ini cukup menantang,” kata dia belum lama ini. Sementara sampai bulan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), sampai bulan Oktober 2017, piutang pembiayaan multifinance menyentuh angka Rp411,19 triliun. Jumlah ini mengalami kenaikan setinggi 8,15% secara year on year. Menurut Suwandi, di tahun ini industri harus menghadapi tantangan dari stagnasi permintaan produk otomotif di pasaran. Terutama di segmen pembiayaan sepeda motor. Sementara permintaan kendaraan roda empat masih terbilang flat. Di akhir tahun ini, daya beli masyarakat diharapkan bisa kembali menunjukkan peningkatan. Termasuk untuk pembelian produk otomotif. Dus, kinerja perusahaan pembiayaan bisa kembali terkerek.(ktn)

Bikin Rekening Saham Cukup 15 Menit JAKARTA, TRIBUN - Untuk mempermudah proses pembukaan rekening saham, PT MNC Sekuritas menggandeng PT Bank Sinarmas Tbk (BSIM) meluncurkan layanan rekening saham instan. Layanan ini bertujuan untuk mempermudah calon nasabah yang ingin berinvestasi di pasar modal. MNC Sekuritas dan BSIM bekerja sama dengan PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) dan Direktorat Jenderal Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kementerian Dalam Negeri untuk meluncurkan layanan ini. Kerja sama ini bertujuan untuk memanfaatkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan data kependudukan dalam membuka rekening saham bagi calon investor. Lewat layanan rekening saham instan ini, para calon nasabah tak perlu menunggu lama untuk membuka rekening saham. Dalam waktu kurang dari 15 menit, para calon nasabah sudah bisa memperoleh nomor rekening dana nasabah (RDN) dan bisa langsung menjadi investor saham. Sebab, layanan ini mengintegrasikan data kependudukan dengan data yang diberikan nasabah. Direktur Utama MNC Sekuritas Susy Meilina menyebut, langkah ini merupakan

bukti komitmen perseroan untuk membuka akses yang lebih luas bagi masyarakat agar lebih mudah berinvestasi di pasar modal. “Peluncuran layanan rekening saham instan ini dilakukan untuk menjawab keinginan masyarakat akan pelayanan yang lebih baik. Apalagi, generasi millenial kini semakin mendominasi sehingga pemanfaatan teknologi dan data yang semakin terintegrasi seharusnya membantu proses pembukaan rekening saham menjadi lebih cepat, mudah, dan nyaman,” jelas Susy di Jakarta, Senin (27/11). Selain bisa mempermudah pembukaan rekening saham, integrasi dengan data kependudukan ini juga jadi sarana bagi sekuritas untuk memverifikasi data yang diberikan oleh nasabah. Direktur Utama KSEI Friderica Widyasari Dewi menilai, layanan ini sejalan dengan program kerja KSEI dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yakni Simplifikasi Pembukaan Rekening dan Pemanfaatan Data Kependudukan di Ditjen Dukcapil untuk mempercepat dan mempermudah proses pembukaan rekening Efek, Single Investor Identification (SID) dan pembukaan RDN. (ktn)

ANTARA FOTO/PRASETYO UTOMO

PENYALURAN KUR- Pedagang menata kain tapis di sanggar tapis Bambu Kuning, Lampung, Minggu (26/11). Bank

Indonesia mencatat penyaluran kredit UMKM per September 2017 oleh 71 dari 115 Bank Umum telah mencapai rasio kredit UMKM minimal 15 persen sedangkan pertumbuhan kredit UMKM pada triwulan III/2017 sebesar 8,3 persen atau sedikit turun dibandingkan akhir tahun 2016.

BI Terbitkan Aturan Transaksi Bilateral Dua Negara JAKARTA, TRIBUN - Bank Indonesia (BI) menerbitkan ketentuan mengenai penyelesaian transaksi perdagangan bilateral dengan dua negara, yaitu Thailand dan Malaysia. Peraturan Anggota Dewan Gubernur (PADG) ini merupakan aturan pelaksanaan Peraturan Bank Indonesia No.19/11/ PBI/2017 tentang Penyelesaian Transaksi Perdagangan Bilateral Menggunakan Mata Uang Lokal (Local Currency Settlement) melalui Bank. Ketentuan tersebut mengatur mengenai mekanisme pelaksanaan LCS antara Indonesia dan Thailand yang menggunakan mata uang Rupiah dan Baht, dan pelaksanaan LCS antara

Indonesia dan Malaysia yang menggunakan Rupiah dan Ringgit. “Hal tersebut merupakan bagian dari upaya mendorong perdagangan bilateral antara Indonesia dengan Thailand dan Malaysia serta mengurangi ketergantungan pada mata uang tertentu, sehingga mendukung terjaganya stabilitas nilai tukar,” ujar Agusman, Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI lewat siaran pers, Senin (27/11). Dalam pelaksanaannya, LCS akan dilakukan melalui bank umum. Untuk itu, ketentuan ini memuat mengenai aturan pelaksanaan kegiatan dan transaksi keuangan yang dapat

dilakukan oleh Bank Appointed Cross Currency Dealer (Bank ACCD). Bank AACD yang ditunjuk oleh Bank Indonesia dan bank sentral negara mitra akan memperoleh pengecualian beberapa ketentuan dan fleksibilitas dalam melakukan kegiatan dan transaksi keuangan tertentu di pasar valas. Kegiatan dan transaksi keuangan antara lain mencakup pembukaan rekening mata uang Baht Thailand dan Ringgit Malaysia, kuotasi langsung untuk mata uang Baht dan Ringgit terhadap Rupiah serta pembiayaan perdagangan dalam mata uang Baht dan Ringgit. Ketentuan akan mulai berlaku pada 2 Januari 2018.(ktn)

OJK Minta Industri Keuangan Merambah Digital YOGYA, TRIBUN - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengimbau industri keuangan perlu melakukan inovasi dan berpikir kreatif menciptakan berbagai produk ataupun layanan yang sesuai dengan tuntutan zaman. Kasubag Perizinan, dan Dokumentasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK) DIY, M Bakrie mengatakan, kemajuan teknologi digital yang sekarang berkembang sangat pesat memang harus disikapi oleh berbagai pihak termasuk industri keuangan. “Akan sangat sulit untuk berkembang jika industri keuangan tidak bisa menyesuaikan diri dengan perkemban-

gan teknologi saat ini,” kata Bakrie dalam puncak Insurance Day di JEC, Minggu (26/11) Otoritas akan membuat aturan yang juga mengakomodir perkembangan zaman tersebut. Jangan sampai, aturan yang ada di OJK justru akan membelenggu para pelaku industri keuangan untuk melakukan inovasi. “OJK akan mendorong kepada pelaku industri keuangan untuk meluncurkan produk-produk yang sesuai dengan perkembangan teknologi saat ini,” ujarnya.

Kecepatan layanan dan kemudahan dalam mengakses industri keuangan, lanjutnya, menjadi salah satu kuncinya. Bahkansuatu saat nanti, tidak perlu lagi melakukan kroscek di lapangan dalam menilai nasabah. “Nantinya itu akan bisa diterapkan, karena semua sudah tersedia dalam basis data yang terintegrasi,” ujarnya. (vim)


Tribun Biz

www.tribunjogja.com

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

SELASA PAHING

28 NOVEMBER 2017

tribunjogjaofficial

3

1.123 Calon Penumpang Batal Terbang ke Bali YOGYA, TRIBUN - Sebanyak 1.123 orang calon penumpang dari Bandara Internasional Adisutjipto Yogyakarta batal terbang ke Bandara I Gusti Ngurah Rai Denpasar, Bali, Senin (27/11). Kondisi ini karena penutupan operasional Bandara Ngurah Rai akibat erupsi Gunung Agung. “Pada hari ini jadwal penerbangan langsung dari Yogyakarta-Denpasar dan sebaliknya, ada 15 penerbangan, yang seluruhnya dibatalkan karena penutupan Bandara Ngurah Rai,” kata General ManANTARA FOTO/FIKRI YUSUF ager (GM) Angkasa Pura I BanPEMBATALAN PENERBANGAN - Sejumlah warga negara asing mencari infor- dara Adisutjipto, Agus Pandu masi di Terminal Internasional Bandara Ngurah Rai, Denpasar, Senin (27/11). Bandara Purnama. Ia merinci dari 15 penerbanNgurah Rai menutup semua penerbangan pada Senin mulai pukul 07.00 WITA karena gan itu terdiri dari 3 maskapai terdampak abu vulkanis letusan Gunung Agung.

Lion Air, 6 Garuda Indonesia, 4 Air Asia, dan 2 maskapai Nam Air. Dengan total calon penumpang untuk jadwal penerbangan berangkat dari Yogyakarta-Denpasar tercatat sebanyak 1.123 orang. Sedangkan jumlah calon penumpang rute Denpasar-Yogyakarta sebanyak 810 orang. “Pagi tadi, dua penerbangan sebetulnya sudah siap berangkat ke Ngurah Rai, NAM Air dan Lion Air dengan total penumpang sekitar 290 orang. Namun terpaksa kami umumkan pembatalan keberangkatan karena menerima pemberitahuan Ngurah Rai ditutup pada pukul 07.00 waktu setempat (WITa) atau 06.0 WIB, padahal calon penumpang sudah check-in,” jelasnya.

Atas kejadian ini, PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Adisutjipto Yogyakarta telah berkoordinasi dengan pihak maskapai penerbangan terkait penutupan operasional Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Denpasar, Bali. Alternatif Alternatif pilihan yang ditawarkan pengelola Bandara Adisutjipto bersama maspakai kepada calon penumpang, kata Pandu, yakni re-schedule (atur ulang jadwal penerbangan) atau refund (pengembalian uang). “Kami berikan pilihan, re-schedule atau refund karena meski NOTAM A4242/17 berisi informasi penutupan operasional Bandara Ngurah Rai berlaku

24 jam tetapi setiap enam jam ada evaluasi. Nanti tergantung penumpang mau pilih mana,” jelasnya. General Manager (GM) Garuda Indonesia Branch Office Yogyakarta Jubi Prasetyo membenarkan bahwa 6 penerbangan pesawat Garuda Indonesia baik dari Bandara Adisutjipto Yogyakarta menuju Bandara Ngurah Rai atau sebaliknya telah dibatalkan. “Hari ini ada 6 penerbangan dari pesawat kami yang dibatalkan penerbangannya. Karena ini terkait kondisi alam kami harap penumpang maklum demi keselamatan penerbangan. Bagi calon penumpang kami tawarkan re-schedule atau refund,” ujarnya.(vim)

All New Terios Sudah Bisa Dipesan

Astra Daihatsu Motor Luncurkan Terios ke Yogyakarta YOGYA, TRIBUN - Setelah hadir pertama kali di Indonesia pada tahun 2007, Astra Daihatsu Motor (ADM) secara resmi melakukan perubahan total untuk produk low sport utility vehicle (LSUV) andalannya, Terios. Kota Yogyakarta menjadi kota ke-3 yang menjadi tempat peluncuran perdana All New Terios. Tentunya, ADM puya alasan tersendiri soal strategi waktu dan tempat peluncuran ini. Pemesanan sudah bisa dimulai dari hari ini di semua diler Daihatsu. “Selama ini, dengan model yang lama Daihatsu Terios terbilang cukup stabil penjualannya. Artinya, konsumen masih menerima model tersebut. Tapi, kami selalu menggali apa yang menjadi keiinginan konsumen, jadilah sekarang All New Terios meluncur,” kata Marketing & CR Division Head Astra International and Daihatsu Sales Operation, Hendrayadi Lastiyoso, saat peluncuran, Senin (27/11). Sepertinya, penantian konsumen Daihatsu terbayar. All New Terios tampil dengan konsep mewah dan modern ini benar-benar tampil sangat beda dari model sebelumnya. CSVC Division Head PT Astra Daihatsu Motor, Elvina Afny memaparkan eksterior dari mobil ini mengalami perubahan total. Tampilan bodi menjadi lebih sporty dan aerodinamis. Bahkan, cenderung lebih terlihat seperti crossover dan memiliki ground clereance lebih tinggi. Paling mencolok adalah

Harga dari All New Terios tidak berbeda jauh dengan yang model lama. Perbedaannya berkisar antara Rp3 juta hingga Rp5 juta Elvina Afny CSVC Division Head PT Astra Daihatsu Motor

hilangnya konde, sehingga tampil layaknya SUV compact. Tampilan depan semakin menarik dengan desain aerokit yang kokoh dan dinamis. Dilengkapi dengan New LED Head Lamp yang stylish dan modern. Interior Sedangkan bagian interior terlihat lebih mewah dengan desain dashboard baru yang memiliki dua tone warna. Untuk kemudahan serta kenyamanan, ada start-stop button dan dilengkapi teknologi pengaturan AC yang membuat semua penumpang nyaman. Model ini tetap menawarkan kapasitas tujuh penumpang. “Pada dasarnya, untuk konsumen LSUV di Indonesia bukan sekadar melihat performance saja. Menurut survei yang kami lakukan faktor utility juga menjadi

PRODUK UNGGULAN

pertimbangan,” imbuhnya. All New Terios mengusung mesi Dual VVT-i 1.5 L yang lebih efisien dan mudah perawatannya. Mesin ini menghasilkan tenaga 104 PS/6.000 rpm dan torsi 13,9 kgm/4.200 rpm. Mobil ini memiliki enam warna pilihan dan empat varian. Terkait dengan harga, Hendrayadi Lastiyoso, mengaku belum dapat mengungkapkan harga resminya karena baru akan delivery kepada konsumen mulai Januari 2018. Namun ia mengatakan kenaikan tidak lebih hanya karena menyesuaikan biaya BBN. “Harga dari All New Terios tidak berbeda jauh dengan yang model lama. Perbedaannya berkisar antara Rp3 juta hingga Rp5 juta. Pemesanan sudah bisa dimulai dari hari ini di semua diler Daihatsu. Targetnya, bisa terjual 2.000 unit per bulan,” jelasnya. Regional Head Jawa Tengah PT Astra Internasional Daihatsu Sales Operation David Gunawan mengatakan pasar LSUV di Jawa Tengah dan DIY berkisar 7% dengan jumlah penjualan 640 unit per bulan. Untuk Terios mencatatkan penjualan 80 unit dengan market share 12% di segmen ini. “Khusus untuk wilayah Yogyakarta penjualan Terios berkisar 20 unit dengan market share 12%. Dan dengan unit baru Terios ini kami menaikkan target dua kali lipatnya di angka 40 unit per bulan” jelasnya. (vim)

TRIBUN JOGJA/AHMAD SYARIFUDIN

- Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Eko Putro Sandjojo bersama SVP BNI, Shadiq Akasya meninjau stand produk unggulan BUMDes di Bantul.

Warga Desa Bisa Jualan di BUMDes Mall

BANTUL, TRIBUN - Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi bersama Bank BNI menginisiasi BUMDes Mall (bumdes-mall.com). BUMDes Mall ini semacam e-commerce untuk membawa produk unggulan kawasan perdesaan yang dihasilkan dari BUMDes se-Indonesia maupun Program Unggulan Kawasan Pedesaan (Prukades) yang bisa dipasarkan secara online. BUMDes Mall e-commerce di-launching di Bantul oleh Menteri Desa PDTT, Eko Putro Sandjojo didampingi Shadiq Akasya, SVP BNI di sela sela-sela acara Rembug Desa Nasional 2017 di Kampung Mataraman, Panggungharjo, Sewon, Bantul, Senin (27/11). Menteri Eko Putro Sandjojo mengatakan, Prukades adalah salah satu program utama Kementerian Desa. Menurut dia, desa saat ini jangan ragu untuk memasarkan produknya ke BUMdes Mall karena akan menambah jang-

kauan pemasaran produk yang dihasilkan dari desa. “Desa yang memiliki produk unggulan jangan ragu, segera unggah di-BUMDes Mall sehingga bisa diketahui, dilihat dan dibeli oleh masyarakat di seluruh Indonesia bahkan dunia,” ujar Eko Putro Sandjojo. Dikatakan Menteri Eko, yang dipasarkan dalam BUMDes Mall bukan hanya produk barang, akan tetapi juga bisa berupa paket wisata. “Ayo segera daftarkan produk unggulan desa anda di BUMDes Mall,” ujar Menteri Eko. Ditambahkan SVP BNI, Shadiq Akasya, beberapa keunggulan e-commerce ini yakni didukung berbagai metode pembayaran yang mudah dan aman. Pembayaran bisa dengan kartu debit maupun kredit dari semua bank. “Bisa pembayaran melalui BNI mobile banking, SMS banking maupun internet banking,” ujar Shadiq Akasya. (rif)

TRIBUN JOGJA/VICTOR MAHRIZAL

FACELIFT - Astra Daihatsu Motor (ADM) memamerkan wujud perubahan total untuk produk low sport utility vehicle (LSUV) andalannya, Terios di Jogja City Mall, Senin (27/11).

Orang Lebih Suka Pelesiran Ketimbang Beli HP Baru JAKARTA, TRIBUN- Pergeseran pola konsumsi masyarakat, serta pelemahan daya beli masyarakat, berimbas pula terhadap penjualan telepon pintar atau smartphone di dalam negeri. Alhasil, penjualan smartphone baru merosot dibandingkan penjualan sebelumnya. Mengutip laporan International Data Corporation(IDC), penjualan smartphone di Indonesia pada kuartal III-2017 tercatat sebanyak 7,2 juta unit. Jumlah ini turun 1,1% secara tahunan atau year on year (yoy). Bahkan apabila dibandingkan dengan kuartal II-2017, penjualan smartphone menurun lebih dalam lagi yakni hingga mencapai 8,6%. Ali Soebroto, Ketua Umum Asosiasi Industri Perangkat Telematika Indonesia (AIPTI) menilai, perubahan gaya hidup masyarakat berandil terhadap menurunnya penjualan smartphone. “Sekarang spending-nya lebih ke pengalaman baru (new experience), seperti

pelesiran dan berwisata, ketimbang belanja produk baru,” ujarnya kepada Kontan, kemarin. Perubahan pola konsumsi tersebut juga bersamaan dengan tren penurunan belanja masyarakat. Alhasil, penjualan ponsel makin tertekan. Masih berdasarkan data IDC, segmen smartphone low-end yakni dengan harga Rp1,4 juta–Rp2,7 juta menguasai 47% pangsa pasar. Sedangkan segmen middle end terus tumbuh dengan perolehan pangsa pasar 32%. Para vendor smartphone pun harus pandai-pandai memasang strategi untuk menyiasati tren penurunan penjualan tersebut. Salah satunya dengan menyajikan fitur baru yang dibutuhkan masyarakat. Harga jual Harga jual pun menjadi pertimbangan konsumen dalam membeli smartphone. Konsumen akan membandingkan seberapa kompetitif harga vendor

dengan fasilitas dalam smartphone itu. Menurut Ali, laju bisnis smartphone bergantung pada pertumbuhan ekonomi nasional. “Jika ekonomi kian buruk, tentu berpengaruh langsung pada bisnis ini,” ucapnya. Sejauh ini, pabrikan dan vendor smartphone berupaya beradaptasi dengan tren konsumen. PT Samsung Electronic Indonesia, misalnya, melihat smartphone berkamera canggih kian diminati. “Konsumen menyukai kamera yang mendukung low light dan video recording yang mumpuni,” ujar Lee Kang Hyun, Vice President PT Samsung Electronic Indonesia. Alinna Wenxin, Marketing Director OPPO Indonesia melihat, mayoritas konsumen smartphone saat ini adalah kalangan muda dan generasi millenial. Mereka cenderung aktif menggunakan media sosial dan menyukai swafoto. Alhasil, produsen smartphone harus beradaptasi dengan selera konsumen ini.(ktn)

Mayoritas Pelanggan Listrik di DIY dari Golongan Rumah Tangga Penyederhanaan golongan pelanggan tarif listrik bagi pelanggan 1.300 Volt Ampere (VA), 1.300 VA dan 4.400 VA ini demi memberikan pelayanan lebih baik kepada pelanggan golongan rumah tangga

YOGYA, TRIBUN - PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) (Persero) tengah mempersiapkan penyederhaan golongan pelanggan tarif listrik. Langkah ini bertujuan untuk mempermudah pemakaian listrik para pelanggannya. General Manager (GM) PLN Distribusi Jawa Tengah dan DIY, Agung Nugroho mengaku penyederhanaan golongan tarif tersebut masih dalam tahap pembahasan. “Keputusan resmi dari pusat belum diambil, tetapi kami didaerah siap melaksanakan jika keputusan tersebut diambil,” tuturnya. Di Yogyakarta, kata Agung, saat ini jumlah pelanggan listrik mencapai angka 1.127.253 pelanggan. Masing-masing terdiri dari rumah tangga, bisnis, industri

ataupun gedung pemerintah dan penerangan jalan umum (PJU). Masing-masing kategori memiliki tarif sendirisendiri. Agung mengatakan Yogyakarta bukan merupakan kota industri, mayoritas pelanggan listrik di DIY masih didominasi pelanggan rumah tangga sebanyak 1.029.168 pelanggan. Daya terpasang 1.674 MVA dengan rasio elektrifikasi 90,68% dan berusaha meningkatkan hingga ke 100%. Direktur Bisnis PLN Regional Jawa Bagian Tengah (JBT) Amir Rosidin mengatakan PT PLN selalu berusaha agar semua lapisan masyarakat bisa menikmati layanan mereka, terkait penyederhanaan golongan tarif, maka semua itu untuk membantu masyarakat.

“Penyederhanaan golongan pelanggan tarif listrik bagi pelanggan 1.300 Volt Ampere (VA), 1.300 VA dan 4.400 VA ini demi memberikan pelayanan lebih baik kepada pelanggan golongan rumah tangga,” tegasnya. Penggolongan tarif ini dari 1.300 VA, 2.200 VA dinaikkan menjadi 4.400 VA nanti sifatnya akan gratis. Meskipun sebenarnya PT PLN akan terbebani biaya pengganti, namun pelanggan tidak akan dipungut biaya. Program ini juga menjadi program utama pemerintah agar bisa melistriki seluruh masyarakat. PLN juga terus melakukan efisiensi, sehingga tarif listrik tidak ada kenaikan sama sekali. PLN berusaha agar ketidaknaikan tarif listrik ini berdampak pada pelanggan.(vim)


4

SELASA PAHING 28 NOVEMBER 2017

Hotline Public Service www.tribunjogja.com

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

tribunjogjaofficial

Anda punya keluhan, masalah, usulan atau segala sesuatu terkait pelayanan publik baik di kantor pemerintahan maupun swasta? Sebagai contoh: soal air, listrik, pengurusan administrasi kependudukan, tata kota, fasilitas publik silahkan hubungi kami. Tribun Jogja akan membantu mencarikan solusi melalui pihak-pihak yang berkompeten. Mari jadikan Yogya selangkah lebih baik!

PEMIMPIN UMUM: Herman Darmo PEMIMPIN REDAKSI/PENANGGUNG JAWAB: Ribut Raharjo MANAJER PRODUKSI REDAKSI: Ibnu Taufik Juwariyanto MANAJER LIPUTAN: Sulistiono EDITOR SENIOR: Setya Krisna Sumargo STAF REDAKSI: Herman Darmo, Setya Krisna Sumargo, Ibnu Taufik Juwariyanto, Baskoro Muncar, Sulistiono, Agus Wahyu Triwibowo, Iwan Al Khasni, Joko Widiyarso, Iwan Apriansyah Hendy Kurniawan,Ikrob Didik Irawan, Rina Eviana Dewi, Mona Kriesdinar, Obed Doni Ardianto, Muchamad Fatoni, Yoseph Hary Wibowo REPORTER: Siti Ariyanti, Rento Ari Nugroho, Gaya Lutfiyanti, Agung Ismiyanto, Yudha Kristiawan, Pradito Rida Pertana, Amalia Nurul Fathonaty, Hening Wasisto, Gilang Satmaka, Tris Jumali, Riezky Andhika Pradana, Victor Mahrizal, Hari Susmayanti, Dwi Nourma Handito, Hamim Thohari, Kurniatul Hidayah, Septiandri Mandariana, Ikrar Gilang Rabbani PEWARTA FOTO: Bramastyo Adhy, Hasan Sakri Ghozali, Hendra Krisdianto SLEMAN: Panji Purnandaru, Santo Ari Handoko GUNUNGKIDUL: Rendika Feri Kurniawan KULONPROGO: Singgih Wahyu Nugraha BANTUL: Susilo Wahid Nugroho MAGELANG: Azka Ramadhan KLATEN: Angga Purnama TATA WAJAH & GRAFIS: Suluh Prasetyo Aji Pamungkas, Nugroho Saputro, Afifudin, Bayu Rusbianto, Muhammad Fauziarakhman, Yusuf Haryanta, Yoga Hersogama IT: Benny Ma’il bin Izmail, Arif Purnomo SEKRETARIAT REDAKSI: Fembri Nugroho BIRO JAKARTA: Jalan Palmerah Selatan 3 Jakarta 10270 Telepon (021) 5356766 (7618) Faks (021) 5495360:GENERAL MANAGER: Febby Mahendra Putra NEWS PRODUCTION MANAGER: Ade Mayasanto NEWS MANAGER: Yuli Sulistiawan EXECUTIVE EDITOR: Ignatius Prayoga PENERBIT: PT Media Tribun Yogya KOMISARIS UTAMA: Herman Darmo DIREKTUR: Agus Nugroho PEMIMPIN PERUSAHAAN: Agus Nugroho WAKIL PEMIMPIN PERUSAHAAN: Rosa Dharmasari MANAJER IKLAN: Rosa Dharmasari ASISTEN MANAJER IKLAN: Dyas Pinto MANAJER KEUANGAN: Ridwan Mulyatno MANAJER PSDM/UMUM: Edy Utama MANAJER SIRKULASI: Edy Utama MANAJER PROMOSI: Sunu Mahata MANAJER PERCETAKAN: Supriyono ALAMAT REDAKSI/BISNIS: Jalan Jenderal Sudirman 52 Yogyakarta, TELEPON dan FAKS: (0274) 564061, EMAIL: tribunjogja@gmail.com WEBSITE: www.tribunjogja.com, ALAMAT PERCETAKAN: Jalan Ring Road Barat Km 8 Yogyakarta, Trihanggo, Sleman. REKENING: BRI, A/N. PT Media Tribun Yogya : 002901001264304, Bank BCA Cab, Sudirman, A/N. PT Media Tribun Yogya: 0373010500, TARIF IKLAN: DISPLAY HAL. 1: Rp. 100.000/mmk, DISPLAY BW: Rp. 22.500/mmk, DISPLAY FC: Rp.45.000/mmk, IKLAN KOLOM: Rp. 10.000/mmk, IKLAN KELUARGA: Rp. 10.000/mmk, IKLAN BARIS: Rp. 25.000/mmk. ISI DILUAR TANGGUNG JAWAB PERCETAKAN

0857 4319 6999 tribunjogja@gmail.com Redaksi Tribun Jogja, Jl. Jend Sudirman no. 52 Kotabaru, Gondokusuman, Yogyakarta

NOVEMBER 2017

Kerja Keras Mengantisipasi Bencana SEDIA payung sebelum hujan. Pepatah ini memiliki makna hendaknya kita berjaga-jaga sebelum datang suatu bencana atau bahaya. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika telah mengingatkan akan cuaca ekstrem. Terlebih Desember 2017-Januari 2018 diperkirakan curah hujan semakin tinggi. Bahkan Februari-Maret pun diprediksi intensitas hujan masih tinggi. Peristiwa longsor di Dusun Ngruno, Desa Karangsari, Pengasih, Kulonprogo, Sabtu (25/11) dini hari lalu menjadi peringatan untuk semua siaga. Tebing setinggi delapan meter dan lebar enam meter itu mendadak longsor menimpa rumah keluarga Subarjo (56). Material longsoran itu menjebol dinding dua kamar. Subarjo melihat anak sulungnya, Riyani (30) dan seorang menantunya, Bernadinus Setyo Tri Priyanto (32), di kamar tersebut telah tertimbun. Demikian juga anak bungsunya, Rio Praditya Andika Diotama (12), yang berada di satu kamar lainnya juga tertimpa material longsoran. Satu orang meninggal dunia dalam bencana itu. Daerah Kulonprogo bisa dibilang paling rawan bencana longsor karena banyak daerah berbukit. Seperti di Kecamatan Girimulyo, Kokap, Kalibawang, Nanggulan, Pengasih dan Samigaluh. Tak kalah rawan adalah di Gunungkidul yakni meliputi Kecamatan Patuk, Gedangsari, Nglipar, Panggang, Purwosari dan Ngawen. Di Kabupaten Sleman terdapat tiga kecamatan rawan longsor, yakni Pakem, Turi dan Cangkringan. Sedangkan di Kabupaten Bantul di lima kecamatan, yakni Kretek, Pundong, Imogiri, Piyungan dan Dlingo. Pemetaan kawasan rawan bencana longsor sudah jelas, tinggal bagaimana pemerintah daerah tidak bosanbosan melihat lokasi, mengingatkan warga di daerah rawan agar senantiasa siaga. Jika memang kondisinya membahayakan, maka pemerintah daerah wajib menyediakan sarana-prasarana pengungsian. Di sisi lain, pemerintah daerah harus mampu melakukan tanggap bencana dengan cepat ketika memang bencana itu datang. Logistik kebutuhan korban bencana mulai dari tenda, air bersih, selimut, kebutuhan mandi, kebutuhan makan dan dapur umum dan lainnya harus sudah siap. Pun dengan rumah sakit, dokter, perawat, obat-obatan, semua sudah harus siap. Pemerintah daerah harus serius melakukan antisipasi becana alam, bukan sebaliknya menunggu kejadian. Dan pas kejadian, semua kelabakan, semua tak beraturan dan korban bencana pun semakin menjadi korban. Keselamatan warga menjadi yang utama, terutama anak-anak kecil dan para lanjut usia. (*)

/

haduhhhh.. menurut hal ini diakibatkan adanya daerah tekanan rendah atau bibit siklon di sebelah selatan perairan yogyakarta

dan cuacanya masih akan seperti ini kurang lebih selama 3 hari kedepan..

Pindah KK Bantul HALO Tribun. Saya adalah pasangan muda. Saya warga Bantul menikah dengan suami orang luar Bantul. Yang ingin saya tanyakan, bagaimana proses mengurus KK baru dengan alamat di Bantul, karena kami ingin tetap tinggal di Bantul.

Terimakasih. +6281239572xxx Terimakasih pertanyaanya. Untuk membuat KK baru, berarti harus melakukan pecah KK. Dalam hal ini penduduk luar Bantul (suami) harus melakukan mutasi dahulu ke

Bantul. Setelah mendapat Surat Keterangan Pindah Warga Negara Indonesia (SKPWNI ) dari kota (daerah) asal, kemudian pemohon dapat menuju Disdukcapil Bantul dengan membawa surat lampiran

dari RT, dukuh, desa dan kecamatan. Pemohon sekaligus membawa surat nikahnya. Bambang Purwadi Kepala Disdukcapil Kabupaten Bantul

Ganti KTP-El Rusak

Layanan SIM Keliling Hari Ini MASYARAKAT yang ingin memperpanjang SIM dapat dilayani di Bus SIM Keliling yang dipusatkan di Kantor Kecamatan Kalasan, LPP Yogyakarta, dan Puro Pakualaman pada Selasa (28/11). Pelayanan perpanjangan SIM akan berlangsung pada pukul 09.00 sampai 12.00. Selain Bus SIM keliling, perpanjangan juga dapat dilakukan di SIM Corner Ramai Mal, SIM Corner Jogja City Mal (JCM). Kedua tempat ini membuka pelayanan mulai pukul 10.00 - 15.00.

ILUSTRASI/FAUZIARAKHMAN

HALLO Tribun, bagaimana cara mengganti KTP El? Karena KTP El punya saya tanda tangannya hilang sebagian, jadi mempersulit saya dalam mengurus sesuatu. +6287838383xxx

Adapun persyaratan yang harus disiapkan antara lain : 1. Kartu identitas (KTP/paspor) dan fotokopiannya 2. Membawa SIM asli yang lama 3. Surat keterangan sehat jasmani 4. Biaya perpanjangan SIM C senilai Rp 75 ribu dan SIM A senilai Rp 100 ribu, sesuai PP PR nomor 50 tahun 2010.

Terimakasih atas pertanyaan anda. Untuk saat ini, blangko yang diperlukan untuk pembuatan KTPEl belum tersedia, dimohon

Kasi SIM Ditlantas Polda DIY Kompol Tupar

untuk bersabar sebentar lagi. Kemungkinan blangko KTP-El dari Kemendagri akan datang pada satu bulan ini. Kalau blangko sudah tersedia, anda dapat menggantinya di Kecamatan sesuai alamat. (nto) Sisruwadi Ka Disdukcapil Kota Yogyakarta

Listrik Padam Hari Ini GUNA menjaga kelancaran pasokan ke tempat pelanggan serta mencegah gangguan padam, kami akan melaksanakan pemadaman aliran listrik sementara pada Selasa (28/11) hari ini. Kota Yogyakarta Waktu : 09.00 - 15.00 Tujuan/ Keperluan : Penyisipan tiang guna layanan perubahan daya Lokasi padam : RRI Demangan, Demangan, Jl Prof Dr Yohanes, Sagan, Jl Cik Ditiro, Jl Sudirman, RS Dr YAP, BRI, CIMB Niaga & Sekitarnya Kalasan Sleman Waktu : 09.30 - 15.00 Tujuan/ Keperluan : Pemeliharaan jaringan Lokasi padam : Grogol, Karanggeneng, Cangcangan, Gatak, Surodadi, Kedung, Gondang, Balong, Satelindo Gondang, Kedung, Tangkisan, Pangukrejo, Ngrangkah, Karangken-

Gol A B O AB

WB PRC 40 56 65 83 73 91 21 2

TC 23 26 20 16

Gol A B O AB

dal, Huntap Karangkendal, Plosorejo, Shelter Plosokerep, Sambisari, Plosokerep, Lap. Merapi Golf, Huntap Pagerjurang, Shelter Mandiri Pagerjurang, Bale Desa Kepuharjo, Pagerjurang, Shelter Gondang I, Gondang, Shelter Gondang II, Huntap Batur, Batur, Jambu dan sekitarnya Kalasan Sleman Waktu : 09.30 - 15.00 Tujuan/ Keperluan : Penggantian ABSW menjadi LBS Lokasi padam : Dn. Kowang, Dn. Panggung, Dn. Pandan, Dn. Kregan, Dn. Duwet, Dn. Bronggang, Wonokerso, Dn. Jiwan, Dn.Kauman, Dn. Mudal, Dn. Guling, Dn. Kepurun, Dn. Mudal, Dn. Butuh, Dn. Cepitsari, Shelter Banjarsari, Dn. Banjarsari, Dn. Blungkangan, Ngancar, Dn. Randupayung, Dn. Gadingan, CV. Semut Geni, Dn. Jetis, Dn. Brongkol, PDAM Karanglo, Dn. Banjarharjo,

WB 15 14 9 4

Gol A B O AB

WB PRC 34 0 16 0 33 0 3 0

TC 0 0 0 0

Gol A B O AB

Dn. Kebur, Depsos Banjarharjo, Dn Tegalbalong, Dn. Randusari, Dn. Tawang Renggo, Shelter Kowang, Dn. Banjarharjo, Dn. Pondok Suruh, Dn. Balong kidul, Dn. Kliwonan, Dn. Tegal Cokrogaten, Dn. Koroulon, Dn. Tambakan, Dn. Kalimanggis, Dn. Pajangan, Dn. Jelapan, Dn. Plumbon, Dn. Pencar, Dn. Leses, Dn. Jambon, Dn. Kejambon, Dn. Joholanang, Pemecah Batu Dampakan dan sekitarnya Kabupaten Bantul Waktu : 09.00 - 16.00 Tujuan/ Keperluan : Pemasangan cover isolator dan penggantian kontruksi Lokasi padam : Dn. Saman, Dn. Krapyak, Dn. Getas, Dn. Perwita Regency, Dn. Wojo, Dn. Salakan, Dn. Jotawang, Dn. Randubelang, Sebagian Jalan Parangtritis dan wilayah sekitarnya.

WB PRC 0 17 0 28 0 8 0 5

TC 0 0 0 0

Gol A B O AB

Wonosari, Gunungkidul Waktu : 09.00 - 16.00 Tujuan/ Keperluan : Perluasan jaringan guna layanan penyambungan baru dan pengamanan jaringan (ROW) Lokasi padam : Ds. Sambirejo Semin, Ds. Sumberejo Semin, Dn. Wonongso Tancep, Dn. Jlentir Sambeng, Dn. Sambeng Candirejo, Dn. Karangasem Cawas, Dn. Burikan Cawas, Ds. Tancep Ngawen, Ds. Sambirejo Ngawen, Ds. Jarum Bayat & Ds. Tegalrejo Gedangsari. Untuk itu kami mohon maaf kepada para pelanggan atas ketidak nyamanan ini. Apabila pekerjaan selesai lebih awal, aliran listrik akan dinormalkan lagi tanpa pemberitahuan. Terimakasih. Jaringan/Teknik Distribusi & Humas PT PLN (Persero) Area Yogyakarta

Subuh Dzuhur Ashar Maghrib Isya’

WB PRC PLMA 4 15 5 36 7 45 2 3

03:55 WIB 11:33 WIB 14:55 WIB 17:48 WIB 19:02 WIB

RSPAU dr. S. Hardjolukito, 444562,

, Denpom IV/2 Yogyakarta, 566103, 623733, puskodal_denpom42@yahoo.co.id, RSU Bethesda Lempuyangwangi, 512257, 588002 RS Condong Catur, (0274) 887494

STASIUN BERANGKAT

Bogowonto

22.00 20.35 20.57 08.57 20.00 08.00 07.00 18.35 17.45 09.08

STASIUN BERANGKAT 17.10 Lempuyangan 15.30 Lempuyangan 14.30 Lempuyangan 18.00 Tugu

Malabar

11.25 21.28 00.30 20.08 08.08 23.32

STASIUN BERANGKAT 14.00 Lempuyangan 18.58 Lempuyangan

Logawa

Lempuyangan

14.34

Lempuyangan

01.12 01.05 03.32 06.45 16.30 08.55

Argowilis Sri Tanjung

STASIUN BERANGKAT Eks Tugu 16.02 Eko Lempuyangan 07.15

Krakatau

Lempuyangan

22.06

Malabar

Tugu Tugu Tugu Lempuyangan

02.06 07.30 20.45 01.35

Lempuyangan

07.45

17.00 05.30 09.10 12.15 18.00 07.35 09.57 11.05 14.45 20.15

07.15 10.40 14.00 19.40 05.15 09.25 12.10 13.00 16.10

05.15 16.10 05.50


Jogja Region www.tribunjogja.com

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

SELASA PAHING

28 NOVEMBER 2017

tribunjogjaofficial

5

Benny Nekat Perkosa Ibu Rumah Tangga Habis Tenggak Ramuan Jamu Kuat SLEMAN,TRIBUN - Benny Dwiki (20) harus meringkuk di sel tahanan Mapolsek Berbah. Ia nyaris menjadi sasaran amukan warga karena melakukan aksi bejat memerkosa seorang ibu rumah tangga, MR (39), yang tak lain tetangganya sendiri. Kapolsek Berbah, Kompol Suhadi, mengatakan, peristiwa tersebut terjadi pada Jumat (24/11) dini hari. Berdasar hasil pemeriksaan, tersangka sudah sejak lama mengincar korban. Terlebih, pria yang sehari-harinya bekerja sebagai buruh pabrik tegel itu sering mengintip korban saat sedang mandi. “Malam itu tersangka baru saja meminum sebuah ramuan, atau jamu, yang membuat birahinya me-

“Malam itu tersangka baru saja meminum sebuah ramuan, atau jamu, yang membuat birahinya meninggi ninggi. Katanya, jamu dibeli di daerah Prambanan, seharga Rp10 ribu,” ujarnya, di Mapolsek Berbah, Senin (27/11). Suhadi melanjutkan, kesempatan didapat tersangka saat mengetahui jendela kamar korban mengalami ke-

Terancam 12 Tahun Penjara KAPOLSEK Berbah, Kompol Suhadi, mengatakan anggotanya langsung tempat kejadian perkara (TKP). Tersangka yang nyaris dihakimi massa akhirnya diamankan di Mapolsek Berbah. “Tersangka dijerat Pasal 285 KUHP, dengan ancaman hukuman kurung badan maksimal selama 12 tahun. Sekarang, yang berasngkutan, sudah ditahan di ruang tahanan Polsek Berbah,” ucapnya. Saat dimintai keterangan, tersangka mengaku sama

sekali tidak memiliki niatan untuk berbuat sedemikian rupa kepada korban, yang selama ini sudah dikenalnya begitu baik. Walau begitu, ia tidak memungkiri, kalau memang ada ketertarikan terhadap korban. “Waktu itu, sebenarnya saya mau nyusul teman ronda. Tapi, saat perjalanan, saya lihat jendela kamar tetangga terbuka, tidak dikunci. Efek dari jamu yang saya minum sebelumnya juga. Ya, gimana, sudah ibu-ibu, tapi masih cantik,” pungkasnya. (aka)

rusakan dan tidak terkunci. Setelah memutus sambungan listrik, tersangka langsung masuk kamar korban yang saat itu sudah tertidur pulas. “Korban saat itu berada di rumah bersama dua anaknya yang masih kecil. Sementara suaminya sedang ada pekerjaan di luar kota, sehingga tidak bisa pulang,” tukasnya. Minta tolong Benny melancarkan aksinya dengan memanfaatkan pakaian dalam di kamar tersebut untuk membekap korbannya. Pakaian dalam ia sumpalkan ke mulut korban agar tidak berteriak. “Bahkan, karena korban terus meronta, pakaian dalam yang baru ia dilepaskan tadi, langsung ditambahkan, disumpalkan juga ke mulut korban. Mulut korban mengalami pendarahan,” kata Suhadi. Di tengah aksi bejatnya itu, tersangka lalu panik karena korban berhasil melepaskan diri dan berteriakteriak minta tolong. Merasa ketakutan aksinya bakal kepergok warga, tersangka keluar dan berusaha kabur. “Namun, warga terlanjur mendengar teriakan korban, sehingga langsung melakukan pengejaran terhadap tersangka. Belum sempat kabur terlalu jauh, tersangka berhasil ditangkap oleh warga,” ujarnya.(aka)

Malangrejo Punya Rumah Data Kependudukan SLEMAN,TRIBUN - Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) DIY meresmikan Rumah Data Kependudukan, di Kampung KB Padukuhan Malangrejo, Wedomartani, Ngemplak, Sleman, Senin (27/11). Kepala Perwakilan BKKBN DIY Bambang Marsudi menjelaskan saat ini total telah ada tiga Rumah Data Kependudukan di DIY. Adanya Rumah Data Kependudukan ini, diharapkan update data bisa dimanfaatkan lintas sektor. “Melibatkan pimpinan daerah dengan harapan update dan pemanfaatannya tidak hanya untuk BKKBN tapi lintas sektor, berperan mengentaskan pembangunan secara utuh. Misal ada keluarga rumah tak layak

huni, ataupun belum punya jamban keluarga,” katanya. Bambang pun menjelaskan Rumah Data Kependudukan ini tidak hanya berfokus pada data-data saja namun juga berisi informasi situasi di wilayah tersebut. Saat ini telah ada 78 Kampung KB di DIY. Kampung KB merupakan miniatur pembangunan terpadu yang seluruh sektor bisa berpartisipasi di Kampung KB ini. Serta menggugah masyarakat di Kampung KB lebih menggiatkan kegotong royongan. “Sasaran Kampung KB, merupakan kampung yang sebetulnya capaian program bidang kependudukan, keluarga berencana, dan pembangunan keluarga masih rendah. Terutama peserta KB aktif,” terangnya.

RUMAH DATA

Kesejahteraan Bambang berharap Kampung KB dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta kampung tersebut dapat mengejar ketertinggalan dari daerah lain melalui program-program yang ada. Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemda DIY Sulistiyo menjelaskan dengan adanya Rumah Data Kependudukan masyarakat dapat mengenalkan masyarakat dengan data kependudukan, buku-buku kependudukan, dan potensi di wilayahnya. Sehingga diharapkan akan lahir generasi-generasi yang semakin berkualitas. “Tidak hanya data tapi potensi-potensi wilayah dan buku-buku tentang kependudukan akan ada di sini,” ujarnya.(app)

TRIBUN JOGJA/ PANJI PURNANDARU

- Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional DIY meresmikan Rumah Data Kependudukan di Kampung KB Padukuhan Malangrejo, Wedomartani, Ngemplak, Sleman, Senin (27/11).

Dukcapil Rekam e-KTP di Lapas Cebongan SLEMAN,TRIBUN - Mempercepat pendataan kependudukan, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Sleman menggelar perekaman e-KTP, di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Cebongan, Sleman, Senin (27/11). Perekaman e-KTP yang dilakukan di dalam Lapas tersebut menurut Kepala Dinas Dukcapil Kabupaten Sleman, Jazim Sumirat karena setiap warga negara memiliki hak untuk mendapatkan kepemilikan kependudukan. “Kita menyisir di semua lini baik e-KTP di sekolah, difabel termasuk warga binaan lapas ini. Perekaman ini merupakan langkah awal yang dilakukan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil untuk kedepannya terdata di Capil.” terangnya. Kalapas Cebongan Turyanto menjelas-

kan masih ada tujuh warga binaan Lapas Cebongan yang belum perekaman e-KTP, untuk itu pihaknya akan mengupayakan proses perekaman ketujuh warga binaan tersebut. “Sebagai warga negara Indonesia yang baik, administrasi dokumen yang baik juga walaupun mereka warga binaan yang berada di lapas perlu data yang baik, dokumen yang baik dan yang berlaku,” terangnya. Jazim menerangkan pihaknya berusaha memenuhi target 100 persen perekaman e-KTP. Oleh karenanya ia akan melakukan perekaman di mana pun dan kapan pun. Saat ini, wajib e-KTP di Sleman berjumlah 791.430 orang. Jumlah perekaman E-KTP yang telah dilakukan oleh Dukcapil sebanyak 773.097 atau sekitar 97,68 persen. (app)

TANGKAP PEMERKOSA (27/11).

TRIBUNJOGJA/AZKA RAMADHAN

- Tersangka pemerkosaan ditangkap dan harus mendekam di sel tahanan Mapolsek Berbah, Senin

Desa Tidak Lemah dan Tidak Korup zz4.000 Kades Hadiri Rembug Desa BANTUL, TRIBUN - Kampung Mataraman, Panggungharjo, Sewon, Bantul, Senin (27/11) mendapat kehormatan menjadi tuan rumah Rembug Desa Nasional. Acara yang dihadiri Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT), Eko Putro Sandjojo ini merupakan refleksi tiga tahun UU Desa sebagai aktualisasi Undang-Undang (UU) Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa. Rembug Desa Nasional ini dihadiri 4.000 kepala desa seluruh Indonesia. Ribuan kepala desa tersebut berkumpul untuk menyusun resolusi, supaya implementasi UU Desa benar-benar mampu mewujudkan “Kedaulatan dan Kesejahteraan” kawasan perdesaan di Indonesia.

Ada empat tema besar yang diusung dalam Rembug Desa Nasional ini yakni mengenai dampak UU Desa terhadap pembanguan lokal, inovasi desa, kelestarian lingkungan dan kawasan

KUNJUNGAN MENTERI

berkelanjutan serta tumbuh dan berkembangnya Badan Usaha Milik Desa (BUMDes). Kades Panggungharjo, Wahyudi Anggorohadi mengatakan, adanya Rembug Desa Nasional ini diharap-

TRIBUN JOGJA/AHMAD SYARIFUDIN

- Menteri Desa, PDTT Eko Putro Sandjojo bersama Kades Panggungharjo Wahyudi saat tiba di Kampung Mataraman, Panggungharjo, Senin (27/11).

kan mampu membangun kedaulatan desa. Menurut Wahyudi, instrumen kemakmuran desa ada pada udara bersih, air bersih, dan pangan sehat. “Tiga poin itu yang pada akhirnya akan menjadi produk mahal masa depan,”ujar Wahyudi. Rembug Desa Nasional diharapkan mampu membangun kesadaran kolektif dan meneguhkan kembali tentang pembangunan yang diawali dari desa. “Kita bangun kesadaran, bahwa desa tidak lemah, tidak bodoh dan tidak korup. Di sini kita mendorong desa untuk terus membangun ekonomi dari kawasan regional bahkan nasional,”ujar Wahyudi. Hadir juga dalam Rembug Desa Nasional ini Bupati Bantul, Suharsono. (rif)

Edi Wacanakan Wisata Merapi Berbasis Budaya SLEMAN,TRIBUN - Pesona Gunung Merapi tidak hanya dikenal di penjuru nusantara, tetapi keelokannya juga terdengar hingga mancanegara. Sebab itu, sejumlah kalangan menilai wisata di lereng Merapi sebenarnya bisa lebih beragam. Camat Cangkringan Edi Harmana bahkan mengatakan wisata di lereng Merapi bisa lebih beragam dengan balutan budaya. “Misalnya Kepuharjo ada sejarahnya bisa dikemas ke dalam tarian atau ketoprak,” jelasnya. Hal itu ia ungkapkan saat dialog bertema Pengembangan Kawasan Lereng Merapi Berbasis Budaya di Balai Desa Kepuharjo, Cangkringan, Sleman, Senin (27/11). “Wisata kuliner, kuliner jaman dulu sekarang banyak dicari seperti jangan lompong (sayur lompong). Tinggal mengolah lagi dibudayakan lagi, nanti jadi wisata lereng Merapi berbasis budaya,” timpalnya. Menurutnya, jip lava tour Merapi merupakan sarana transportasi ke puncak Merapi yang telah berkembang. “Jip hanya sarana, tapi yang kita kembangkan di sana mau ngapain? Bagaimana mengemas tempat menjadi tempat wisata, bisa event-event budaya. Tamu datang tanggap jathilan, makanan tempo dulu, selain melestarikan budaya juga memasarkan daerah,” ujarnya. Sekretaris Kawedanan Hageng Paniputro Kraton Ngayogyakarto Hadingrat, Kanjeng Raden Tumenggung (KRT) Gon-

do Hadiningrat menjelaskan Merapi telah menjadi magnet masyarakat dunia. Terlebih jika budaya senantiasa dilestarikan. Gunakan danais Apalagi terkait budaya, saat ini ada Dana Keistimewaan (Danais) yang 80 persen peruntukannya digunakan bagi kegiatan kebudayaan. “Danais meniko Ngarso Dalem ngendikaken (Kata Sri Sultan) Danais Kraton dan Puro Pakualaman sedikit saja, yang banyak itu untuk kesejahteraan masyarakat,” terangnya. Gondo Hadiningrat pun mempersilakan Danais digunakan untuk budaya apapun, asalkan jelas pertanggungjawabannya. Apalagi banyak Danais yang belum habis digunakan. “Kegunaannya (Danais) bermacammacam seperti penetapan Gubernur Wakil Gubernur, ngurusi pembentukan lembaga pemerintahan, urusan pertanahan, tata ruang dan kebudayaan. Sebesar 80 persen khusus kebudayaan masyarakat,” pungkasnya. Wakil Bupati Sleman, Sri Muslimatun mendu-

kung melalui budaya gotong royong. “Memang kita kembangkan lereng merapi kita berbasis budaya. Budaya kita kan gotong royong,” terangnya. (app)


6

Jogja Region

SELASA PAHING

KULONPROGO - GUNUNGKIDUL

28 NOVEMBER 2017

www.tribunjogja.com

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

tribunjogjaofficial

Lima Kapolsek Jalani Mutasi GUNUNGKIDUL,TRIBUN - Jabatan lima kapolsek di Gunungkidul mengalami pergantian melalui upacara serah terima jabatan di Mapolres Gunungkidul, Senin(27/11) pagi. Sertijab tersebut dipimpin langsung Kapolres Gunungkidul AKBP Muhammad Arif Sugiarto. Lima jabatan Kapolsek yang diserahterimakan, yaitu Kapolsek Rongkop AKP Hendra Prastawa diganti oleh AKP Yuliyanto yang sebelumnya menduduki jabatan Kasubbagkum Polres Gunungkidul. “Sedangkan AKP Hendra Prastawa menduduki jabatan barunya Kasubbagpers Polres Gunungkidul. Jabatan Kapolsek Girisubo AKP Mustaqim digantikan AKP Mursidiyanto yang sebelumnya menjabat Kapolsek Purwosari,” tandas Kepala Sub Bagian Humas Polres Gunungkidul Iptu Ngadino. AKP Mustaqim digeser menduduki posisi barunya Kapolsek Tepus, menggantikan AKP M Yusup Tianotak yang bergeser menduduki jabatan Kapolsek Playen. “Lalu AKP

Wahyono Heru Susapto yang digantikan menjabat Kasat Tahti Polresta Yogyakarta. Untuk jabatan Kapolsek Purwosari dijabat AKP Budi Kuswanto yang sebelumnya menjabat Kasubbagdal Ops Polres Sleman,” jelas Ngadino. Kapolres Gunungkidul AKBP Muhammad Arif Sugiarto mengatakan mutasi atau pergantian jabatan merupakan hal biasa dalam perwujudan implementasi sistem pembinaan karir. “Pergantian jabatan itu hal yang sudah biasa, karena suatu tuntutan, kepentingan, dan kebutuhan dalam sebuah organisasi,” katanya. Ia berharap kepada Kapolsek yang dimutasi segera menyesuaikan dengan tempat dan tugas yang baru, sedangkan pejabat Kapolsek Purwosari yang baru diucapkan selamat datang dan selamat bergabung. “Dengan pengalaman yang dimilikinya pasti mampu menghadapi tantangan tugas yang ada di wilayahnya, saya ucapkan selamat bergabung,” tandasnya.(trs)

TRIBUNJOGJA/TRIS JUMALI

GANTI KAPOLSEK - Kapolres Gunungkidul AKBP Muhammad Arif Sugiarto memimpin upacara serah terima jabatan kapolsek di GOR Mapolres Gunungkidul, Senin (27/11).

Perlintasan Ngeseng Ditutup Desember

Tunggu Pemkab Rampungkan Proyek Flyover Ngelo KULONPROGO,TRIBUN Penutupan secara permanen perlintasan kereta api sebidang di Ngeseng, Sentolo ditargetkan pada Senin (4/12). Kasubdit Rekayasa dan Peningkatan Keselamatan, Direktorat Jenderal Perkeretaapian, Kementerian Perhubungan, Yus Rizal menyebut perlintasan Ngeseng dinilai rawan lantaran di ruas tersebut ada beberapa trek jalur kereta api. Trafik perjalanan kereta api melalui perlintasan itu cukup tinggi, terutama saat momen khusus seperti liburan Natal dan

Lebaran. “Penutupan perlintasan itu menjadi bagian dari program nasional Kemenhub bersama PT Kereta Api Indonesia (KAI) untuk memperkecil risiko kecelakaan lalu lintas demi keselamatan bersama,” kata Rizal, dalam rapat koordinasi terpadu di Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan, dan Kawasan Permukiman (DPUPKP) Kulonprogo, Senin (27/11). Toleransi Penutupan perlintasan Ngeseng semestinya sudah dilakukan sejak 14 Okto-

TRIBUNJOGJA/SINGGIH WAHYU

TUTUP PERMANEN

- Perlintasan sebidang jalur kereta api di Ngeseng Sentolo akan ditutup secara permanen pada awal Desember 2017. Foto diambil pada 25 September lalu.

ber 2017 lalu. Namun, kata Didit Suranto, sebelumnya Rizal, pihaknya memberi juga melakukan tinjauan di toleransi waktu tambahan Ngeseng, pada Senin (25/9). Di sela panbagi Pemkab tauan terseKulonprogo but, rencana yang perlu penutupan merampungperlintasan kan proyek secara permajalan layang Penutupan pernen dipasti(flyover) Ngelo. Jalan layang lintasan itu men- kan tidak akan mengganggu ini nantinya jadi bagian dari aktivitas warberperan dalam rekayaprogram nasional g a m a u p u n sa lalu lintas Kemenhub bersa- perekonomian masyarakat. pascapenutManajer upan perlinma PT Kereta Api Humas PT tasan Ngeseng Indonesia (KAI) KAI Daop VI, karena arus k e n d a r a a n untuk memperkecil Eko Budiyanto menyebut akan diarahrisiko kecelakaan p e n u t u p a n kan menuju perlintasan jalan tersebut. lalu lintas sebidang akan P r o y e k mendukung jalan layang itu ditargetkan selesai pada kelancaran lalu lintas kereta pekan ini. “Kami sudah me- api sebagaimana diamanatlihat progres di lapangan kan oleh Undang-undang dan pengaspalan akan sele- No.23/2007 tentang Perksai pada 30 November,” kata eretaapian. Pihaknya mendukung kebijakan pemerinRizal. Kepala Bidang Perhubun- tah pusat untuk segera megan Udara dan Keselamatan nutup perlintasan Ngeseng Transportasi, Dinas Per - demi aspek keselamatan. hubungan (Dishub) DIY, (ing)

Jalan Layang Ngelo Dikebut REALISASI penyelesaian proyek jalan layang Ngelo berjalan mulus setelah teratasinya masalah pembebasan lahan. Pemerintah Kabupaten Kulonprogo kini mengebut perampungan tahap akhir proyek tersebut. Kepala Bidang Bina Marga DPUPKP Kulonprogo, Nurcahyo Budi Wibowo mengatakan, dana senilai Rp500 juta digelontorkan untuk perampungan tahap akhir proyek jalan layang Ngelo itu. Yakni,

pembangunan jalan dan saluran drainase yang telah dimulai sejak 31 Oktober 2017 lalu dan akhir kontrak pada 14 Desember 2017. “Jalan rusak bergelombang di ujung flyover juga diperbaiki,” kata Nurcahyo dalam rapat koordinasi terpadu penutupan perlintasan sebidang Ngeseng Sentolo bersama Kementerian Perhubungan dan PT Kereta Api Indonesia di Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan, dan Ka-

wasan Permukiman (DPUPKP) Kulonprogo, Senin. Nurcahyo optimistis bisa mencapai target rampung akhir November. Pengaspalan jalan rencananya akan dilakukan pada Rabu (29/11). “Sejak awal sudah kami sampaikan bahwa ada waktu sampai akhir November untuk menyelesaikan pekerjaan utama. Paling tidak, jalannya sudah bisa dilewati lagi,” beber Nurcahyo. (ing)

Cegah Bunuh Diri Lewat Kegiatan Seni Budaya GUNUNGKIDUL,TRIBUN - Berdasarkan data yang dihimpun dari Polres Gunungkidul, ada sekitar sekitar 31 kasus bunuh diri dan termasuk percobaan bunuh diri yang terjadi selama tahun 2017 di Gunungkidul, Selasa (21/11). Sekitar 29 orang tidak dapat diselamatkan lagi, namun dua lainnya masuk dalam kasus percobaan bunuh diri. Rata-rata para pelaku mengakhiri hidupnya dengan menggantungkan diri di pohon dan di kandang sapi. Pelaku bunuh diri kebanyakan sudah berumur di atas 50 tahun dan berjenis kelamin laki-laki. Mereka mengakhiri hidupnya karena mengidap penyakit menahun yang tidak kunjung sembuh. Kasubbag Humas Polres Gunungkidul Iptu Ngadino mengatakan ada tiga faktor penyebab bunuh diri di Gunungkidul. Pertama dikarenakan memiliki gangguan kejiwaan seperti depresi, lalu hidup sebatang kara, dan juga termasuk memiliki penyakit yang tidak kunjung sembuh. “Kita sudah melakukan berbagai upaya melalui ceramah, pengajian, dan juga dengan menyambangi warga,

Kita sudah melakukan berbagai upaya melalui ceramah, pengajian, dan juga dengan menyambangi warga, memberikan himbauan, kita ajak ngobrol tentang masalah-masalahnya memberikan himbauan, kita ajak ngobrol tentang masalah-masalahnya,” ungkap Ngadino. Selain itu juga, Ngadino mengatakan pihaknya juga berupaya untuk mengurangi angka bunuh diri yang terjadi di Gunungkidul melalui berbagai kegiatan seni dan budaya. “Kita lakukan pendekatan melalui seni dan budaya, itu sudah dibuktikan saat di Patuk, jadi ada orang yang ditinggalkan keluarganya, kita ajak untuk ikut kegiatan bernyanyi, kebetulan itu kesenangannya,” tandas Ngadino. Kegiatan positif Dengan diberikan kegi-

atan-kegiatan positif, warga tersebut menjadi lebih aktif, dan mengembalikan semangat hidupnya, sehingga keputusan untuk mengakhiri hidup menghilang. “Untuk Patuk ada satu kasus, Playen empat kasus ditambah satu kasus percobaan bunuh diri, Wonosari ada tiga kasus, Paliyan satu, Saptosari satu, Tepus dua, Semanu dua, Karangmojo dua, Semin empat, Ngawen dua, Nglipar satu ditambah satu kasus percobaan, Tanjung sari satu, Girisubo tiga, Panggang dua,” jelas Ngadino. Ngadino mengatakan tidak mesti wilayah rawan kemiskinan yang sering terjadi kasus bunuh diri, karena memang faktor ekonomi tidak terlalu berpengaruh dalam mengambil keputusan mengakhiri hidup. “Terus kita kaji masalahnya, pelan-pelan kita mengambil langkah untuk mengikis kasus bunuh diri yang terjadi di Gunungkidul ini,” ujarnya. Sedangkan untuk di tahun 2016, ada 33 kasus bunuh diri yang terjadi di Gunungkidul, dua di antaranya masuk kedalam percobaan bunuh diri. (trs)

Nelayan Terima Sosialisasi Hukum Laut

KULONPROGO,TRIBUN - Ratusan nelayan di wilayah Kulonprogo mendapatkan pemahaman mengenai hukum laut dari Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Yogyakata Lantamal V. Sosialisasi tersebut digelar pada Rabu (22/11). Selain sosialisasi, TNI AL juga menyerahkan sejumlah bantuan sembako kepada nelayan. Kegiatan itu menjadi bagian dari komunikasi sosial (komsos Lanal Yogyakarta Lantamal V dalam rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun TNI AL dan pelaksanaan fungsinya dalam pembinaan potensi maritim di kawasan pesisir. Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Yogyakarta Lantamal V,

Kolonel Laut (P) Arya Delano mengatakan bentuk kegiatan komsos selain memberikan bantuan sembako juga memberikan pengetahuan dan penyuluhan tentang hukum laut atau hal-hal yang sering bersinggungan dengan masyarakat pesisir, termasuk nelayan. Pihaknya sering mendapat keluhan kendala yang dihadapi para nelayan di pesisir Kulonprogo. “Sangat tepat memberikan pembekalan ataupun pengetahuan tentang hukum laut ataupun persoalan yang sering terjadi perselisihan antarnelayan,” katanya, di Gedung Serbaguna Pelabuhan Perikanan Tanjung Adikarto di Desa Karangwuni, Kecamatan Wates. (ing)

Pantai Selatan Bakal Mirip Nusa Dua Bali GUNUNGKIDUL, TRIBUN - Penataan pantai terus dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Gunungkidul. Selain pembenahan kawasan sempadan pantai, baru-baru ini pemkab melalui Dinas Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman (DPUPRKP) Gunungkidul mewacanakan jalur lingkar Sepanjang, Selasa (21/11). Jalur baru di wilayah Desa Kemadang, Kecamatan Tanjungsari itu sedang dilakukan pengkajian. Apabila sudah terealisasi lintasan baru tersebut akan mengubah wajah Pantai Selatan. DPUPRKP Gunungkidul, Eddy Praptono mengatakan, nantinya jika sudah terea-

lisasi maka Pantai Selatan akan mirip Nusa Dua Bali yang terkenal indah dan rapi dalam penataannya. Dia menjelaskan, wacana jalur lingkar Sepanjang sekarang masih dalam kajian. Namun sebagai gambaran, rute gres nantinya mempercantik tata kelola kawasan pantai. “Selama ini kan, jalur melintasi Pantai Sepanjang sangat dekat dengan bibir pantai, belum lagi adanya bangunan-bangunan,” ucapnya. Melalui APBD ia berkeyakinan pendanaan pembebasan lahan sudah cukup. Nanti jarak antara bibir pantai dengan jalur baru kurang lebih sejauh 200 meter, dan

pihaknya menargetkan pembebasan lahan selesai di tahun 2019. Optimistis “Kami optimistis semua bisa diselesaikan sesuai rencana awal. Misalnya, berhubungan dengan harga tanah. Sudah ada tim appraisal yang menentukan nilai tanah disekitar lokasi pembangunan,” terang Eddy. Apabila pembebasan lahan telah selesai semua, maka pembangunan bisa dilaksanakan. Anggarannya tersebut akan di sharing dengan provinsi maupun pusat. Sementara itu, Camat Tanjungsari Rahmadiyan Wijayanto mendukung langkah menertiban kawasan pantai itu. (trs)

Pohon Tumbang Timpa Dapur Warga GUNUNGKIDUL,TRIBUN - Guyuran hujan lebat selama seharian di Dusun Pakel, Desa Plajan, Saptosari, Gunungkidul mengakibatkan satu pohon berukuran besar

TIMPA DAPUR

tumbang hingga menimpa rumah seorang warga, Senin (27/11). Kapolsek Saptosari AKP Andrianto menjelaskan, tidak ada korban jiwa pada kejadi-

TRIBUNJOGJA/TRIS JUMALI

- Pohon resan di Dusun Pakel, Desa Plajan, Saptosari, Gunungkidul tumbang menimpa dapur warga, Senin (27/11).

an tersebut. Hanya, diperkirakan kerugian yang ditanggung warga sekitar Rp500 ribu. “Korban nihil, hanya saja pohon resan yang tumbang itu menimpa dapur rumah Pak Darsono,” ucapnya. Berdasarkan keterangan dari Darsono, kejadian diawali hujan lebat disertai dengan angin kencang, karena pohon yang berukuran lebih dari lima meter itu tidak kuat menahan, akhirnya tumbang sekitar jam 10.00 WIB. “Dari pagi tadi hujan, terus ada angin lumayan kencang juga, saya tidak menyangka pohon itu tumbang, mungkin akarnya sudah tidak kuat,” ujarnya. Sementara hujan reda, warga masyarakat melaksanakan kerja bakti bahu membahu bersama Bhabinkamtibmas dengan perangkat desa untuk membantu Darsono memotong pohon. “Akibat seringnya terjadi pohon tumbang, tanah longsor dan lainya, diimbau warga masyarakat peka terhadap lingkungan apabila terjadi hujan lebat, angin kencang dan petir untuk berlindung di tempat yang aman,” lanjut AKP Andrianto. Waspada Bupati Gunungkidul Badingah pun mulai berkoordi-

nasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Gunungkidul untuk mengantispasi dampak tingginya intesitas hujan. “Terutama kami akan meningkatkan kewaspadaan di kawasan yang memiliki potensi bencana seperti tanah longsor dan angin kencang,” kata Bupati. Sejumlah wilayah antara lain Kecamatan Gedangsari, Patuk, Girisubo, dan Ngawen, dan Ponjong yang selama ini menjadi wilayah rawan longsor diimbau untuk mulai waspada. Begitu juga di kecamatan lainnya yang kiranya memiliki kondisi geografis yang berbukit dan berpotensi terjadi longsor agar juga berhati-hati. Terlebih dengan intensitas hujan yang tinggi beberapa hari terakhir, sejumlah bencana seperti tanah longsor dan angin kencang hingga menyebabkan rumah roboh telah terjadi. Oleh sebab itu Bupati mengimbau kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaannya. “Masyarakat harus waspada, jika memiliki pohon yang sekiranya sudah lapuk alangkah baiknya ditebang saja, agar tidak membahayakan saat terjadi angin kencang,” ujarnya.(trs)


Jateng Square www.tribunjogja.com

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

SELASA PAHING

28 NOVEMBER 2017

tribunjogjaofficial

Jalur Perseorangan Sepi Peminat

7

 Dua Orang Minat Tapi Tak Ada Tanda Mendaftar MAGELANG, TRIBUN Pendaftaran pasangan calon jalur perseorangan pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Magelang sepi peminat. Sejak dibukanya pada Sabtu (25/11) hingga kini Senin (27/11), belum ada satu pun calon yang mendaftar. Hal tersebut dikatakan Ketua KPU Kabupaten Magelang, Afifudin, Senin (27/11). Pihaknya telah membuka pendaftaran untuk pasangan calon dari jalur perseorangan pada Pilkada 2018 mendatang di Kabupaten Magelang. Pasangan calon jalur perseorangan diminta menye-

STORY HIGHLIGHT  Pendaftaran pasangan

calon jalur perseorangan pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Magelang masih sepi peminat.  KPU Kabupaten Magelang telah membuka pendaftaran untuk pasangan calon dari jalur perseorangan pada Pilkada 2018 sejak Sabtu (25/11).  KPU Kabupaten Magelang menyiapkan anggaran sebesar Rp28,86 miliar untuk pelaksanaan Pilkada Kabupaten Magelang 2018.

rahkan berkas dukungan berupa KTP-el dan formulir dukungan. Namun hingga hari kedua, belum ada pasangan calon yang mendaftar. “Saat ini kita masih akan menunggu,” ujar Afifudin. Afifudin mengatakan, selama ini baru sebanyak dua orang yang telah menunjukkan minat untuk mendaftarkan diri sebagai calon Bupati atau Wakil Bupati dari jalur non-partai. “Satu orang melakukan konsultasi, sementara satu calon lainnya masih belum dipastikan keikutsertaannya. Kendati demikian, belum ada tandatanda keduanya akan mendaftar,” ujarnya. Afifudin menyebutkan, paslon perseorangan wajib menyerahkan syarat jumlah minimal dukungan kurang lebih sebanyak 71.973 orang pendukung. Tak sampai disitu, jumlah pendukung calon perseorangan ini harus tersebar paling sedikit di 11 Kecamatan yang ada di Kabupaten Magelang. Anggarkan Rp28,86 M Sementara KPU Kabupaten Magelang menyiapkan anggaran sebesar Rp28,86 miliar untuk pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Magelang 2018. Dana tersebut digunakan untuk melaksanakan berbagai tahapan pemilihan kepala daerah. Afifudin mengatakan, anggaran tersebut dari Naskah Perjanjian Hibah Daerah

(NPHD) antara Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Magelang dengan KPU Kabupaten Magelang. Dana sebesar Rp28,86 Miliar tersebut bersumber APBD Kabupaten Magelang 2017 sebesar Rp4,2 miliar, sementara tahap kedua sebesar Rp24,6 miliar yang bersumber APBD 2018. “Untuk pelaksanaan Pilkada 2018, melalui NPHD dianggarkan sebesar Rp28,86 miliar. Nanti untuk membiayai seluruh pelaksanaan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Magelang 2018 mendatang,” ujar Afifudin, Senin (27/11). Lanjut Afifudin, awalnya pihaknya menganggarkan dana sebesarRp 39,2 miliar, namun kemudian dilakukan efisensi sebesar Rp11 Miliar, seusai sharing anggaran dengan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah seiring pelaksanaaan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur 2018. “Namun, kami pastikan sudah dapat mencukupi kebutuhan Pilkada nanti,” tuturnya. Afifudin menambahkan, KPU Kabupaten Magelang tengah melaksanakan tahapan Pilkada secara bersamaan. Pertama, melaksanakan tahapan Pemilihan Bupati Magelang. Kedua, melaksanakan Pemilihan Gubernur Jawa Tengah. Termasuk, pelaksanaan Pemilu Legislatif 2019 dan Pemilu Presiden 2019. (rfk)

KPU Perketat Pengamanan KPU Kabupaten Magelang memperketat pengamanan kantor KPU selama pendaftaran pasangan calon pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Magelang, Sabtu (25/11) hingga Rabu (29/11). Komisioner KPU Kabupaten Magelang, Wardoyo mengatakan, pengamanan ini dilakukan untuk mengantisipasi gelombang massa pendukung paslon jalur perseorangan. Sebanyak 30 personel petugas keamanan yang terdiri anggota Polres Magelang, Kodim 0705, dan Satpol PP dikerahkan untuk penja-

gaan Kantor KPU Kabupaten Magelang. “Pengamanan ini untuk antisipasi adanya gelombang massa pendukung pasangan calon yang datang ke KPU Kabupaten Magelang,” ujar Wardoyo, Senin (27/11). Wardoyo mengatakan, massa yang datang bisa juga dari luar Kabupaten, sebab bakal paslon Bupati dan Wakil Bupati Magelang tak harus penduduk asli Kabupaten Magelang. “Bisa saja paslon dari luar kota datang ke kantor KPU akan membawa massa pendukung, sehingga antipasi dilakukan sedari dini,” ujarnya. (rfk)

TRIBUN JOGJA/SEPTIANDRI MANDARIANA

DEFINITIF

- Kemeriahan pelantikan Bupati Klaten, Sri Mulyani, di Gedung Gradhika Bhakti Praja di Semarang, Jawa Tengah, Senin (27/11).

Sri Mulyani Mengaku Sempat Gugup SEMARANG, TRIBUN - Plt Bupati Klaten, Sri Mulyani resmi dilantik menjadi Bupati Kabupaten Klaten di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Semarang, Jawa Tengah, Senin (27/11) siang. Sri Mulyani dilantik Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, yang disaksikan ratusan tamu undangan. Ditemui Tribun Jogja seusai pelantikan, Sri Mulyani mengaku, bahwa dirinya sempat merasa gugup sebelum dilantik Gubernur Jawa Tengah. Bahkah, Mulyani sempat bertanya kepada awak media dan ajudannya, apakah saat mengatakan sumpah suaranya terdengar gugup atau tidak. “Lumayan gugup, karena saya kan akan bersumpah. Dan ini tanggung jawabnya dunia dan akhirat. Itu yang membuat saya menjadi gugup,” ungkap Sri Mulyani sambil tersenyum.

Pemkot Bebaskan Rumah Untuk SDN Tidar 5 MAGELANG, TRIBUN - Pemerintah Kota (Pemkot) Magelang berencana memperluas lahan SD Negeri Tidar 5 Kota Magelang. Pasalnya, sekolah yang ada di kawasan perbatasan tersebut dinilai sudah sempit untuk aktivitas belajar para murid sekolah dasar negeri tersebut. Hal tersebut dikatakan Wali Kota Magelang, Sigit Widyonindito, Senin (27/11). Ia berkeinginan memperluas lahan di SD Negeri Tidar 5 Kota Magelang dengan membebaskan dua bangunan rumah yang berdiri tepat di depan kompleks sekolah. “Rumah dua di depan sekolah itu, akan indah kalau menjadi milik sekolah,” ujar Sigit, saat memimpin upacara bendera di SDN Tidar 5 Kota Magelang, Senin (27/11). Lanjutnya, lahan sekolah perlu dilakukan perluasan agar kegiatan belajar mengajar di sekolah dapat berjalan baik. Siswa yang ada bukan hanya dari wilayah Kota Magelang, namun juga luar Kota Magelang. “Meski lokasi sekolah ada di perbatasan, pelayanan harus maksimal agar semuanya bisa

TRIBUN JOGJA/RENDIKA FERRI KURNIAWAN

INSPEKTUR - Wali Kota Magelang, Sigit Widyonindito, memim-

pin upacara bendera di SD Negeri Tidar 5 Kota Magelang, Senin (27/11).

maju,” imbuh Sigit. Kepala SDN Tidar 5 Kota Magelang, Sri Yatinah, meyambut gembira rencana tersebut. Pihaknya meminta kepada Pemkot Magelang agar dapat membebaskan dua rumah di depan pintu masuk sekolah, karena bangunan tersebut menghalangi kegiatan sekolah. Ia mengharapkan, pemerintah bisa membebaskan bangunan dan lahan tersebut. Sehingga, bisa dimanfaatkan untuk kepentingan sekolah. “Dua rumah itu bangunan kosong. Sedangkan jalan

masuk sekolah ini merupakan bantuan pinjaman dari seorang warga,” kata Sri. Selain perluasan lahan, Sri juga meminta kepada Pemkot Magelang dapat menyediakan fasilitas musala untuk ibadah warga sekolah. “Kami sudah lama berkeinginan memiliki musala. Kemudian kamar mandi, dan jika berkenan mohon ditambah satu lagi ruang kelas,” ujarnya. Bisa Direalisasikan 2019 Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Magelang segera menindaklanjuti rencana perluasan

lahan sekolah di SD Negeri Tidar 5 Kota Magelang. Kendati demikian, permintaan perluasan lahan baru dapat dilakukan pada 2019 mendatang. Kepala Bidang Pendidikan Dasar Disdikbud Kota Magelang, Agus Sujito mengatakan, dinas dalam waktu dekat akan mengirim nota dinas kepada Wali Kota. “Kita akan segera membuat nota dinas untuk rencana pengadaan tanah dan gedung, kita disampaikan ke Walikota dengan tembusan DPRD. Kita menerima dan mendukung rencana ini,” ujarnya. Dikatakannya, rencana ini kemungkinan disetujui dan baru bisa direalisasikan di anggaran perubahan APBD Tahun 2018 atau APBD Tahun 2019. (rfk)

Sementara dalam sambutannya, Ganjar mengatakan, setelah memiliki bupati baru Kabupaten Klaten harus bersemangat lagi dan tak boleh terpuruk terhadap hal yang pernah dialami pada masa lalu. “Klaten harus mengejar ketertinggalan. Saya menyampaikan selamat kepada Ibu Sri Mulyani. Nama Sri Mulyani itu kalau memimpin, biasanya membuat gebrakan bagus. Ada dua nama Sri Mulyani, yaitu di Klaten dan di Kementerian Keuangan. Mudah-mudahan nanti spiritnya juga sama,” ungkap Ganjar. Tambah Ganjar, setelah dilantiknya Sri Mulyani menjadi orang nomor satu di Kabupaten Klaten secara definitif, Bupati yang akan menjabat hingga 2021 mendatang itu, bisa membawa daerahnya menjadi wilayah lebih maju lagi.

BEM

“Semoga Klaten bisa menjadi contoh bagi daerah lainnya. Klaten itu punya Sumber Daya Manusia yang top. Jalan sendiri, tapi larinya kencang,” tambahnya. (bem)

Sabilla Ayu Maharastri

Ingin Kerja di Tambang SABILLA Ayu Maharastri (17) tengah galau, karena bingung pilihan studi lanjutnya. Pelajar kelas XII IPA 6 SMA Negeri 1 Ungaran ini ingin meneruskan studi di perguruan tinggi impiannya, Analisis Kimia Institut Pertanian Bogor. Namun, kedua orangtuanya tak setuju lantaran lokasi yang jauh. Kedua orangtuanya lebih merekomendasikan Sabilla bersekolah di perguruan tinggi terdekat, semisal Universitas Diponegoro (Undip) Semarang. Bahkan, ketika ia menawarkan UGM yang masih bertetangga provinsi, kedua orangtuanya masih belum memberikan lampu hijau. Ditanya kenapa ingin kuliah di Program Studi Analisis Kimia, Sabilla beralasan mata pelajaran kimia merupakan mata pelajaran yang lebih mudah dipahami dibanding mata pelajaran eksakta lainnya. Selain itu, ia pun ingin mengambil program studi di perguruan tinggi yang kedepannya dapat memberikan kesempatan bekerja di bidang pertambangan atau perminyakan. “Saya tertarik bekerja di pertambangan,” ujar anak kedua dari tiga bersaudara ini. Meskipun tahu bahwa peluang kerja di bidang pertambangan terletak di lokasi jauh dari kota, bahkan dari pemukiman, itu telah menjadi tekadnya. Ia berharap, pendirian kedua orangtuanya akan berubah. Guna mempersiapkan diri jelang ujian masuk perguruan tinggi dan Ujian Nasional, Koordinator Seksi Kepribadian dan Budi Pekerti Luhur OSIS SMAN 1 Ungaran ini tengah rajin mengikuti bimbingan belajar. Bersama sejumlah rekan yang juga aktif di OSIS, mereka mengikuti bimbingan belajar kelompok setiap Selasa hingga Kamis. “Menjadi anak organisasi cukup sibuk dan waktu belajar kami juga kurang,” jelas Sabilla. (arh/tribun jateng)

TRIBUN JATENG/AMANDARIZQYANA

Suhadi Diduga Lupa Matikan Kompor

HABIS

TRIBUN JOGJA/RENDIKA FERRI KURNIAWAN

- Petugas Damkar Kota Magelang memadamkan api di rumah Suhadi, Kampung Jambon Wot RT06/06 Kelurahan Cacaban, Kota Magelang, Senin (27/11).

MAGELANG, TRIBUN - Peristiwa kebakaran terjadi di kawasan permukiman padat penduduk di Kota Magelang, tepatnya di Kampung Jambon Wot RT 06/06 Kelurahan Cacaban, Kecamatan Magelang Tengah, Kota Magelang, Senin (27/11). Rumah milik Suhadi, warga setempat, habis dilalap si jago merah. Api diduga berasal dari percikan kompor yang lupa dimatikan, dan akhirnya membakar barang-barang bekas yang mudah terbakar di dalam rumah. Seorang saksi, Yuni, saat kejadian pada pukul 05.15, dirinya sedang keluar rumah dan melihat kobaran api dari rumah milik Suhadi. Spontan pada saat itu, dirinya meminta tolong kepada warga dan melaporkan kepada UPT Damkar Kota Magelang. “Waktu saya buka pintu rumah, asap hitam mengepul dari lokasi kejadian, ternyata api sudah berkobar di rumah pak Suhadi,” ujar Yuni.

Tak berapa lama, petugas pemadam kebakaran datang membawa empat unit mobil damkar. Warga beserta petugas kepolisian juga turut membantu pemadaman. Akibat sempitnya jalan menuju lokasi kebakaran, upaya pemadaman tak dapat dilakukan secara langsung, Petugas harus menyambung selang air untuk memadamkan api sejauh puluhan meter. Baru pada pukul 06.40, api dapat dipadamkan. Kepala Sub Bagian Tata Usaha Unit Pelaksana Tugas (UPT) Pemadam Kebakaran Kota Magelang, As’at mengatakan, kejadian terjadi pada pukul 05.15. “Jalan masuk agak susah, jadi petugas harus nenyambung selang terlebih dahulu Selain itu, sumber air juga tak ada, jadi empat armada sekaligus dikerahkan. Kurang lebih waktu pemadaman sekitar 1,5 jam,” ujar As’at. As’at mengatakan, sumber kebakaran berasal percikan api dari kompor di dalam rumah milik

Suhadi, menyambar barang-barang bekas yang ada di dalam rumah. Tak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut. Kendati demikian, rumah milik Suhadi habis terbakar. Kerugian pun diperkirakan mencapai Rp10 juta. “Yang bersangkutan ini sepertinya lupa mematikan kompor, sebelum berangkat bekerja, akibatnya menyambar barang-barang yang ada di dalam rumah. Semuanya habis terbakar. Kejadian ini sudah dua kali terjadi, dahulu juga di tempat yang sama,” ujarnya. As’at mengatakan, potensi kebakaran di Kota Magelang dinilai masih tinggi, kendati telah memasuki musim penghujan. Hingga Desember tahun ini, sudah terjadi 11 kejadian kebakaran. “Rinciannya enam kejadian yang terjadi di wilayah Kota Magelang, dan sebanyak lima kejadian di sekitar wilayah Kota yang ditangani UPT Damkar Kota Magelang,” ujar As’at. (rfk)


8

Academia

SELASA PAHING 28 NOVEMBER 2017

www.tribunjogja.com

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

tribunjogjaofficial

Speeder Inspiration Rajai KMLI IX

Tim Mobil Listrik STTNAS Juara Umum Setelah Menang di Seluruh Kategori YOGYA, TRIBUN - Mobil listrik karya mahasiswa STTNAS Yogyakarta berhasil menjadi juara umum dalam Kompetisi Mobil Listrik Indonesia (KMLI) IX di Politeknik Negeri Bandung yang berlangsung 25 – 26 November 2017 kemarin. Mobil listrik yang dinamai Speeder Inspiration tersebut berhasil menyapu bersih seluruh ketegori yang dilombakan yakni juara I kategori tanjakan, juara 1 kategori pengereman, juara 1 kategori percepatan, juara 1 kategori percepatan dan juara umum 1. Ketua STTNAS Ir.H. Ircham,M.T. mengapresiasi dan mengucapkan rasa terimakasihnya kepada mahasiswa yang telah mengharumkan nama kampus dan Yogyakarta. Pasalnya dari sembilan kali penyelanggaraan Kompetisi Mobil Listrik ini, STTNAS tak pernah absen dan selalu mengirimkan tim mobil listrik. Setiap kompetisi selalu

Kampus mendukung penuh upaya Tim Mobil Listrik STTNAS untuk mampu berkiprah di kompetisi nasional maupun ke depan maju di ajang internasional menorehkan gelar juara, dan di tahun ini bisa menyabet predikat juara umum. Dalam ajang KMLI IX 2017 kali ini, peserta yang ikut ambil bagian sebanyak 24 tim dari 20 universitas di Indonesia. Selain STTNAS Yogyakarta yang menjadi juara umum I, juara kedua diraih oleh Poliner Semarang dan juara ketiga oleh Poltera Madura.

TRIBUNJOGJA/IST

JUARA -

Mobil listrik karya mahasiswa STTNAS berhasil menjadi juara umum dalam Kompetisi Mobil Listrik Indonesia (KMLI IX) di Politeknik Negeri Bandung yang berlangsung 25 – 26 November 2017 kemarin.

Ircham mengatakan Tim Mobil Listrik STTNAS sebagai salah satu unit kegiatan unggulan di kampus memang diharapkan mampu menjadi wadah bagi para mahasiswa dalam mewujudkan inovasi-inovasi teknologi yang berkaitan dengan riset mobil listrik. “Kampus mendukung penuh upaya Tim Mobil Listrik STTNAS untuk mampu berkiprah di kompetisi nasional maupun ke depan maju di ajang internasional,” ujarnya Senin (27/11). Keikutsertaan pada kompetisi mobil listrik berskala nasional tersebut didorong oleh semangat Tim Mobil Listrik STTNAS untuk berkontribusi pada pengembangan riset pada teknologi mobil listrik. Sejurus dengan itu mereka juga ingin memberikan kebanggaan kepada almamater STTNAS dan bangsa Indonesia. Dalam kesempatan kemarin, Tim Mobil Listrik Speeder Inspiration STTNAS disambangi dan mendapat ucapan selamat dari Dahlan Iskan penggiat mobil listrik Indonesia. Dahlan menyampaikan apresiasi yang tinggi atas penampilan driver mobil listrik STTNAS yang spartan, cermat dan mampu mengendalikan emosi dalam balapan. Ia juga mengapresiasi niat dan upaya Tim Mobil Listrik STTNAS untuk berpartisipasi di kompetisi mobil listrik Tingkat Nasional. “Sebagai elemen pemuda Indonesia, mahasiswa harus mampu melahirkan inovasi-inovasi yang riil dan berpotensi untuk berkontribusi pada pembangunan bangsa Indonesia,” tan­das­ nya.(nto)

Rayakan Keberagaman Lewat Pameran Seni YOGYA, TRIBUN - Mahasiswa Sistem Informasi Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY) angkatan 2016 menggelar Art Exhibition Unity In Diversity “We Are One World” akhir pekan kemarin. Kegiatan ini merupakan tahap akhir dalam ujian semester kelas Bahasa Inggris, Kesenian dan Budaya. Christian Immanuel, salah satu mahasiswa dan peserta mengatakan kegiatan yang dilakukan ini dapat memberikan manfaat yang sangat luas. Acara ini tidak hanya dimaksudkan untuk memenuhi kebutuhan mahasiswa untuk skor akhir tes, tetapi tujuan lain diadakan acara ini adalah membuat kesan lebih bermakna dengan mengundang mahasiswa lain untuk merayakan perbedaan. “Kami sendiri berharap dengan adanya acara ini kami dapat lebih berani dalam menyampaikan informasi serta menekankan bahwa kebhinekaan itu bisa terjadi dalam keberagaman,” terangnya, kemarin. Dalam kegiatan ini, para mahasiswa

menampilkan berbagai karya seni, baik gambar maupun tulisan di selasar kampus mereka. Tak hanya itu, ada pula yang membuat pertunjukan serta film yang dibuat sendiri oleh mahasiwa dengan mengadopsi dari cerita rakyat dari berbagai negara. Mulai dari Puppet Show dari Inggris, drama dari India, film dari Jepang dan Amerika. Tak kalah menarik adalah Pantomime dari Rusia maupun Pop Culture dari Korea, Indonesia dan negara lainnya. Sementara itu, Kepala Humas UAJY, R.A Vita, mengatakan para mahasiswa memberikan pemahaman mereka tentang budaya yang berbeda untuk menunjukkan kepada peserta lain bahwa perbedaan itu sebenarnya indah. “Jika kita dapat belajar untuk memahami dan menerima satu sama lain. Pemahaman dan penerimaan yang mereka miliki, semoga bisa membantu menciptakan dunia yang lebih baik dan lebih damai,” tandasnya.(nto)

PAMERAN

- Mahasiswa Sistem Informasi Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY) angkatan 2016 menggelar Art Exhibition Unity In Diversity “We Are One World” akhir pekan kemarin. TRIBUNJOGJA/ IST

ANTARA FOTO/MOHAMMAD AYUDHA

TEMPAT SAMPAH ROBOT

- Pelajar Fatih Abdullah (kiri) dan Syaifullah Yusuf Ramadhan (kanan) menunjukan cara kerja tong sampah robotik temuannya yang diberi nama “Trash Can Jaman Now” di MAN 1 Solo, Jawa Tengah, Senin (27/11). Tempat sampah robotik yang dilengkapi dengan sensor otomatis membuka dan menutup sendiri tersebut berhasil menjadi juara pertama pada lomba Robotic Tingkat Nasional Kementerian Agama (Kemenag).

Dua Siswa MAN 1 Solo Ciptakan Tong Sampah Robotik SOLO, TRIBUN - Dua siswa MAN 1 Solo berhasil menciptakan tong sampah unik. Tong sampah yang diberi nama Trash Can Zaman Now ini bisa membuka secara otomatis jika didekati orang. Dua pelajar yang berhasil menciptakan tempat sampah robotik ini adalah Syaifullah Yusuf Ramadhan dan Fatih Abdullah. Keduanya merupakan siswa kelas 12 program boarding school MAN 1 Kota Solo. “Kami memasang sensor di tempat sampah, ketika ada benda pada jarak antara 25cm sampai 40 cm maka tutup tempat sampah ini bisa terbuka secara otomatis,” kata pencipta tempat sampah ini, Syaifullah Yusuf Ramadhan dan Fatih Abdullah, Senin (27/11). Tempat sampah yang diberi nama Trash Can Zaman Now yang diciptakan oleh Yusuf dan Fatih ini berhasil menjuarai Kompetisi Robotic Madrasah 2017 untuk kategori Rancang

Bangun Mekanika di Serpong, 22-23 November 2017 lalu. Tak hanya mendapatkan piagam dan piala, mereka juga diganjar uang pembinaan Rp 22 juta rupiah. Syaifullah menceritakan, ide pembuatan Trash Can Zaman Now melihat dari banyaknya sampah yang berceceran di sekitar tempat sampah. Menurutnya, kadang orang membuang sampah tetapi tidak mau bersentuhan dengan tutup tempat sampah.”Tempat sampah ini kemudian kami ciptakan agar orang tak perlu repot-repot bersentuhan dengan tempat sampah,” jelasnya. Trash Can Zaman Now dibuat dengan sensor buka tutup sekaligus sensor otomatis yang menandakan tempat sampah sudah penuh. Sensor yang pertama, yakni sensor buka tutup. Dipasang sejajar dengan tutup tempat sampah yang dapat mendeteksi benda apapun dalam jarak 25-40 cm.

Saat benda didiamkan diatas tempat sampah itu, tak lebih dari satu detik tempat sampah itu langsung membuka tutupnya. Tempat sampah tersebut membuka dalam waktu 2,5 detik, kemudian menutup secara otomatis. Sensor kedua yakni sensor sampah penuh. Saat volume sampah sudah mendekati tutup sampah maka secara otomatis sensor penuh akan hidup. Sensor ini memiliki tanda yakni bunyi sirine yang akan berbunyi beberapa saat. Jika hal itu terjadi, akan mematikan sistem buka tutup tempat sampah. Akibatnya jika volume sudah penuh, tidak akan bisa menerima sampah lagi sebelum seluruh isinya dibuang. Mereka berharap tempat sampah tersebut bisa menjadi salah satu solusi dari persoalan kebersihan dan budaya hidup bersih di Indonesia. (tribunsolo)

SMA Pradita Dirgantara Gratiskan Pendaftaran Perdana YOGYA,TRIBUN - TNI Angkatan Udara akan mendirikan sekolah kejuruan di Yogyakarta untuk mendukung program pemerintah dalam mencerdaskan generasi muda. Rencananya, sekolah yang bernama SMA Pradita Dirgantara tersebut akan mulai beroperasi pada tahun ajaran 2018 mendatang. Untuk penerimaan siswa angkatan pertama, direncanakan tidak dipungut biaya atau gratis. Komandan Lanud Adisutjipto Marsekal Pertama TNI Ir. Novyan Samyoga menyampaikan bahwa SMA Pradiga Dirgantara merupakan sekolah umum di mana dalam pembelajarannya akan memasukkan kurikulum yang memuat aspek kedirgantaraan. SMA Pradiga Dirgantara ini nantinya akan seperti sekolah kedirgantaraan yang berada di Boyolali, Jawa Tengah.

Oleh sebab itu saya mengajak kepada seluruh anak-anak di wilayah Yogyakarta untuk turut serta menjadi bagian dari siswa angkatan pertama di sekolah unggulan tersebut “Tahun 2018 SMA Pradita Dirgantara sudah akan dibuka dan menerima siswa baru angkatan pertama sebanyak 150 orang siswa secara gratis,” ujarnya Senin (27/11). “Oleh sebab itu saya mengajak kepada seluruh anak-

anak di wilayah Yogyakarta untuk turut serta menjadi bagian dari siswa angkatan pertama di sekolah unggulan tersebut,” tambahnya. Tujuan didirikan sekolah ini menurut Novyan untuk berkontribusi membangun SDM berkualitas dan unggul pada masa yang akan datang. Untuk menunjang kegiatan belajar mengajar, maka beragam fasilitas akan dibangun di sekolah ini. Mulai dari gedung utama untuk belajar mengajar, asrama putra dan putri, perpustakan digital, laboratorium, gedung olah raga, kantin, tempat ibadah meliputi masjid, gereja, pura dan perumahan bagi guru yang mengajar. Novyan menambahkan, sesuai perintah Kepala Staf TNI Angkatan Udara tentang sosialisasi SMA Pradita Dirgantara, maka Lanud Adisutjipto akan mendukung sepenuhnya dan menyambut

baik dengan program ini. Sementara itu, Kepala Penerangan dan Perpustakaan Lanud Adisutjipto Letkol Sus Giyanto, mengatakan berbagai sarana sosialisasi juga telah disiapkan, mulai pembuatan baliho, pamflet, dan penyebaran informasi melalui media cetak dan elektronik. “Diharapkan tidak ada satu pun pemuda-pemudi khususnya wilayah Yogyakarta dan dari berbagai daerah lainnya yang melewatkan kesempatan baik ini,” ucapnya. Giyanto mengungkapkan sekolah unggulan ini didanai oleh Yayasan Ardhya Garini. Diharapkan SMA Pradita Dirgantara menghasilkan lulusan yang unggul dalam kompetensi akademik, kepribadian, kepemimpinan, teknologi informasi sekaligus cinta Indonesia dengan semua nilai patriotismenya.(nto)

Kompetensi Guru TK dan PAUD Terus Ditingkatkan JAKARTA,TRIBUN - Pemerintah bertanggung jawab terhadap peningkatan kualitas Guru dan Tenaga Kependidikan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat (GTK PAUD dan Dikmas). Upaya melakukan terobosan untuk meningkatkan kompetensi pun terus dilaksanakan. Sejak 2011, pemerintah melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan

(Kemendikbud) telah menyelenggarakan pendidikan dan pelatihan (diklat) berjenjang bagi GTK PAUD. Diklat tersebut diterapkan secara berjenjang, mulai dari tingkat dasar, lanjut, hingga mahir. Berdasarkan data Kemendikbud, jumlah GTK PAUD berdasarkan data nomor unik pendidik dan tenaga kependidikan (NUPTK) yaitu 275.096 orang. Plt Dirjen Guru dan Tenaga

Kependidikan Kemendikbud Hamid Muhamad mengatakan, sejak 2011 hingga 2015, GTK PAUD yang telah mengikuti diklat tingkat dasar dan lanjut mencapai 125.902 orang. Adapun dana diklat itu berasal dari APBN dan APBD, swadaya murni masyarakat, dan program corporate social responsibility (CSR) dari perusahaan yang peduli pendidikan. CSR itu

diberikan untuk meningkatkan kompetensi guru PAUD. “Dibutuhkan kerjasama dengan berbagai pihak guna memperluas sasaran pelatihan,” katanya, kemarin. Tahun ini, pemerintah menggelar Program Diklat tingkat dasar yang dilakukan oleh PKG sebagai organisasi mitra dan pelatihan calon pelatih (PCP) tingkat dasar.Kegiatan itu diselenggarakan oleh Himpunan

Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (HIMPAUDI) dan Ikatan Guru Taman Kanak-kanak Indonesia (IGTKI) tingkat provinsi. Kedua program tersebut di bawah pembinaan Direktorat Pembinaan Guru dan Tenaga Kependidikan PAUD dan Dikmas.“Sasaran diklat berjenjang tingkat dasar adalah guru PAUD non-formal yang berkuali-

fikasi SLTA dan SLTP dan belum mendapat kesempatan mengikuti diklat berjenjang dan yang sejenis,” ujarnya. Pemerintah juga memilih Program Pelatihan Calon Pelatih (PCP) untuk memenuhi kebutuhan pelatih dalam program tersebut. Pelatihan itu diselenggarakan oleh 40 organisasi mitra di seluruh Indonesia dengan jumlah peserta mencapai 2000 orang.(kompas.com)


SELASA, 28 NOVEMBER 2017

www.tribunjogja.com

Gosipi tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

SELASA PAHING

28 NOVEMBER 2017

tribunjogjaofficial

Ingin Majukan Anak-anak Muda Indonesia ARTIS peran Chelsea Islan menjelaskan alasannya terlibat dalam komunitas anak muda bernama Youth of Indonesia yang dibentuk di Hari Sumpah Pemuda 2016 lalu. Menurut Chelsea, ia ingin menggerakkan anak-anak muda Indonesia untuk berkembang memajukan bangsa. Ada tiga pilar yang diusung komunitasnya, yakni edukasi, nasionalisme, dan perkembangan ke pemuda-pemudi. "Aku percaya kalau kita tidak melakukannya sekarang, kapan lagi? Generasi muda adalah agen perubahan untuk sebuah bangsa," kata Chelsea. Berdasarkan pemaparannya,

JEPRIMA WD

CHELSEA ISLAN

Chelsea menjelaskan, bahwa berdirinya Idonesia tidak lepas dari peran para pemuda. Di mana ada beberapa fase yang digerakkan oleh para anak muda. Fase itu adalah pengikraran para pemuda dan pemudi dalam ikatan Sumpah Pemuda, gerakan para pemuda selepas Indonesia merdeka, dan gerakan pemuda pascareformasi. Saat ini, kata Chelsea, para pemuda yang disebut sebagai generasi milenial, juga memiliki peran dan tantangan penting untuk membangun bangsa Indonesia ke depannya. Apalagi berdasarkan data yang didapatkannya, Chelsea mengungkapkan bahwa ada

64.938.700 penduduk Indonesia usia 15-29 tahun. Artinya, itu adalah jumlah anak muda produktif di Indonesia. "Kita harus bangga sama Indonesia dan harus memberikan konstribusi untuk Indonesia. Dan inilah kami mendirikan Youth of Indonesia," kata Chelsea yang menjabat sebagai Presiden Youth of Indonesia. Atas pengaruhnya terhadap komunitas anak muda, Chelsea bahkan pernah diganjar penghargaan Innovative Young Leader dalam ajang Southeast Asia Leaders Summit 2017 yang digelar di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, April lalu.(kps/wly)

NIKITA Mirzani sering gontaganti pasangan. Sebagian besar diantaranya cowok bule. Namun, janda dua anak itu, sama sekali tidak sedikit pun merasa bangga punya pengalaman tersebut. Sebaliknya, ia merasa bodoh soal percintaan. "Iya memang (bodoh), selalu salah memilih pasangan," ucapnya. Bayangkan, ia punya banyak mantan pacar dan dua kali gagal membina rumah tangga. Terakhir dengan Sajad Ukra, yang membuatnya sementara trauma untuk menikah lagi. Makanya, untuk saat ini ia sama sekali tak kepikiran ke arah sana. Lagipula kesibukannya menyita waktu. "Sekarang sibuk syuting sama urus anak saja. Enggak ada waktu untuk laki-laki," ucapnya.(Grid.id)

• Usia kandungan Oki sudah 36 minggu • Pertengahan Desember 2017 diprediksi melahirkan • Persiapan tidak seheboh anak pertama dan kedua • Masih sibuk urus restoran

FOTO-FOTO: JEPRIMA WD

OKI SETIANA DEWI

melahirkan. "Persiapan menuju lahiran menyelesaikan urusan yang harus diselesaikan, pembukaan bisnis, seperti pembukaan 'Ayam Ok-Cis' ini. Jadi semuanya dikejar harus dikerjakan sebelum saya melahirkan," tuturnya. Mengenai persiapan kelahiran anak ketiganya, Oki mengungkapkan persiapannya tidak seheboh ketika melahirkan dua anak sebelumnya. "Ini anak yang ketiga dan kata dokter sih sepertinya laki-laki. Tapi nanti kita lihat, yang jelas persiapannya enggak heboh karena anak ketiga," papar Oki Setiana Dewi.(rie/ wly)

Bisnis Restoran

JEPRIMA WD

OKI SETIANA DEWI

JEPRIMA WD

NIKITA MIRZANI

DIRECT POINTS

Usia kandungan artis peran dan desainer Oki Setiana Dewi (28) sudah hampir 36 minggu atau sembilan bulan, mendekati hari kelahiran.

D

21

Merasa Bodoh

KEJAR TAYANG LAHIRAN IPERKIRAKAN, Oki akan melahirkan pada pertengahan Desember 2017. Tetapi, ia masih tetap sibuk mengurusi semua pekerjaannya, baik di dunia entertainment maupun bisnis baru yang ia jalani. Oki mengaku sudah mulai cepat letih karena kandungannya sudah membesar. "Insya Allah dua minggu lagi akan lahiran. Ini sudah engap banget sebenarnya ketika bertemu dengan pembeli, tapi senang berjumpa sama semuanya membuat saya gembira dan semangat," ujar Oki Setiana Dewi. Mengenai kondisi kehamilannya yang sudah besar tapi tetap sibuk, Oki menegaskan bahwa ia harus menyelesaikan semua pekerjaannya, sebelum

9

SAMA-SAMA memiliki kesibukan yang padat, artis peran dan desainer Oki Setiana Dewi (28) dan sang adik, artis peran serta youtuber Ria Ricis (22) tidak mau membuat hubungan persaudaraan mereka renggang. Oki dan Ria mencoba menguatkan hubungan kakak beradik mereka lebih kuat dengan membangun sebuah bisnis atau usaha rumah makan yang bernama 'Ayam Ok-Cis', yang berada di Ruko Perumahan Maharaja, Depok, Jawa Barat. Merek membuat sebuah

usaha makanan ayam tersebut, setelah sebelumnya membuat sebuah usaha kuliner juga, di Kota Surabaya, Jawa Timur. "Karena kita kan rumahnya jauh dan jarang ketemu, jadi salah satu jalan biar ketemu usaha bareng," kata Ria Ricis. "Dia kan super duper sibuk jadi yang menemukan kita yah bisnisi ini. Supaya hubungan kita makin erat dan kita tidak memungkiri, kalau bisnis kuliner cukup menjanjikan. Tadi ramai Alham dan hari ini menyenangkan respon mereka sangat bagus ayam Ok Cis ini

singkatan Oki dan Ricis," timpal Oki Setiana Dewi. Usaha bisnis makanan Ayam Oke-Cis pertama dilaunching di Depok, dengan alasan Ria Ricis tinggal di Depok dan memiliki masa yang banyak sekali di Kota yang terkenal dengan Kota Belimbing itu. "Ricis rumahnya di Depok biar bisa mantau usaha ini. Terus juga nantinya kita akan buka 10 store lainnya di kawasan Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi. Harapannya semua orang bisa makan menyentuh semua

lapisan makanya buat harga murah meriah," ucapnya. "Ayam ini direncanakan tahun ini karena kita melihat ada peluang yang baik dengan menjalankan bisnis ayam ini," sambungnya. Ricis menambahkan, usaha tersebut sangat lah terjangkau bagi warga Kota Depok. Dimana Ok-Cis menyediakan menu yang sangat murah. "Harga dimulai 5 ribu tahu tempe, jamur, dan kangkung. Kemudian ayam sama nasinya dimulai 15 ribu Yang berbeda dari ayam

Ok-Cis ini kami menyediakan pilihan nasi nggak hanya nasi putih tapi juga liwet. Pokoknya kenyang memuaskan murah," jelas Ria Ricis. Bisnis Ok-Cis merupakan bisnis yang dikembangkan oleh Oki dan Ria setelah mereka membukaa bisnis ke bersama di Surabaya. "Kalau oleh-oleh kan hanya ada di kota itu. Kalau ayam ini ada dimana-mana. Harapannya kita bisa mengunjungi langsung, jadi bisa dekat sama orangorang," ujar Oki Setiana Dewi. (rie/wly)


10

Inter-Nasional

SELASA PAHING 28 NOVEMBER 2017

www.tribunjogja.com

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

tribunjogjaofficial

Samad Menilai Ada Ketidakadilan

KPK harus Berpacu dengan Waktu Selesaikan Kasus Novanto JAKARTA, TRIBUN - Abraham Samad menilai ada ketidakadilan yang terjadi sehingga Ketua DPR Setya Novanto bisa menang dalam gugatan praperadilan melawan KPK. Hal ini disampaikan mantan Ketua KPK Samad dalam pidato sambutannya di acara pembukaan diklat penyuluh antikorupsi di gedung KPK, Kuningan, Jakarta, Senin (27/11/2017). Novanto sebelumnya lolos dari status tersangka dalam kasus e-KTP karena memenangi praperadilan tersebut. “Kasus e-KTP kemarin dimenangkan di praperadilan, itu maka saya berani katakan bahwa peradilan itu berjalan tidak adil dan tidak fair,” kata Samad. Menurutnya, KPK tidak sembrono dalam menetapkan seseorang sebagai tersangka. Ia menegaskan, KPK menganut asas kehati-hatian dalam pemberantasan korupsi. “KPK itu sangat ketat, dia punya asas prudent, jadi tidak akan mungkin dia dengan sembrono menetapkan sebuah kasus, meningkatkan sebuah kasus dari penyelidikan ke penyidikan,” ujar Samad. Oleh karenanya, Samad meminta publik meyakini bahwa dalam menetapkan tersangka di kasus e-KTP, KPK pasti sudah mengantongi bukti yang cukup. “Ketika KPK menetapkan seseorang menjadi tersangka itu sudah pasti one hundred percent terpenuhi semua alat bukti. Jadi jangan pernah Anda ragu

Ketika KPK menetapkan seseorang menjadi tersangka itu sudah pasti one hundred percent terpenuhi semua alat bukti. Jadi jangan pernah Anda ragu bahwa kasus e-KTP itu akan mengalahkan KPK di praperadilan. Abraham Samad mantan Ketua KPK

bahwa kasus e-KTP itu akan mengalahkan KPK di praperadilan,” ujar Samad. Novanto sebelumnya lolos dari status tersangka di kasus e-KTP setelah memenangi gugatan praperadilan. Hakim tunggal praperadilan, Cepi Iskandar menerima sebagian gugatan praperadilan yang diajukan Novanto. Dalam putusannya, hakim menyatakan penetapan tersangka Novanto oleh KPK dianggap tidak sah. Namun, ia kembali ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK pada 10 November 2017. Berpacu dengan Waktu KPK dinilai harus berpacu dengan waktu untuk melim-

pahkan berkas perkara Setya Novanto ke pengadilan. “KPK berpacu dengan waktu untuk sesegera mungkin menyelesaikan kasus ini agar tidak lama lagi bisa dilimpahkan ke pengadilan,” kata Samad. Namun, dirinya menilai KPK punya problem yakni keterbatasan penyidik. Meski begitu, ia yakin KPK punya strategi untuk bisa menyelesaikan perkara kasus ini secara cepat. Berpacu dengan waktu, sambung Samad, perlu dilakukan agar lembaga antirasuah tidak perlu menghadapi Ketua DPR itu di praperadilan yang diajukan. “Bisa seperti itu (tidak sampai ke praperadilan),” ujar Samad. Sidang perdana praperadilan Novanto melawan KPK diketahui bakal digelar Kamis 30 November 2017. Sebenarnya, Samad merasa yakin betul sejak praperadilan pertama pun KPK sudah punya bukti kuat untuk menjerat Novanto. Namun, pimpinan KPK jilid 3 itu menilai ada problem diluar dugaan sehingga pada saat praperadilan pertama KPK mengalami kekalahan. Untuk praperadilan yang kedua ini, ia yakin KPK akan menang melawan Novanto. Dia meminta publik dan media massa ikut mengawasi praperadilan Ketua Umum Partai Golkar itu. “Dan kalau KPK kalah kali ini, maka saya juga berkeyakinan bahwa persidangan tidak berlangsung fair dan adil,” ujar Samad. (tribunnews/ kompas.com)

Perusahaan Besar di Finlandia Jual Roti Jangkrik SALAH satu perusahaan makanan terbesar di Finlandia menjual produknya yang diklaim sebagai yang pertama di negeri itu yakni roti serangga. Markus Hellstrom, kepala divisi roti kelompok usaha Fazer, mengatakan, satu balok roti mengandung 70 jangkrik kering, yang diubah menjadi bubuk, lalu ditambahkan ke dalam tepung. Hellstrom mengatakan, jangkrik yang dibiakkan perusahaan tersebut berjumlah sekitar tiga persen dari seluruh bobot roti. “Bangsa Finlandia dikenal amat suka mencoba hal baru. Dan menurut survei Fazer enak dan segar merupakan kriteria utama roti ini,” ujar Hellstrom. Sementara itu, jajak pendapat lain menunjukkan, bangsa Finlandia memiliki sikap yang amat positif terhadap serangga. “Kami membuat adonan renyah untuk menambah rasa. Hasilnya, roti itu menjadi lezat dan bergizi,” kata Juhani Sibakov, kepala departemen inovasi perusahaan roti Fazer. Sirkkaleipa (roti serangga) merupakan

Roti Jangkrik

KPK Busro Muqoddas (kedua kanan), Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan Teknis dan Fungsional Lembaga Administrasi Negara (LAN) Basseng (kanan) dan mantan Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto (kiri) menjadi pembicara dalam Diklat & Sertifikasi Penyuluhan Antikorupsi 2017 di Kantor KPK, Jakarta, Senin (27/11).

Airlangga Minta Restu Bertarung di Golkar MENTERI Perindustrian yang juga menjabat sebagai Koordinator Bidang Ekonomi DPP Partai Golkar, Airlanggar Hartarto mengaku sudah meminta restu kepada Presiden Jokowi untuk ikut dalam ‘pertarungan’ menggantikan Setya Novanto sebagai Ketua Umum DPP Partai Golkar. Sejumlah kader Golkar menyatakan dukungannya terhadap Airlangga untuk menjadi Ketum Golkar. Tak hanya itu, Tim Ahli Wakil Presiden Iskandar Mandji juga mengatakan bahwa Wakil Presiden Jusuf Kalla memberikan dukungan kepada Airlangga Hartarto untuk maju menjadi Ketua Umum Golkar. Bahkan, Ketua Umum Kadin Rosan P Roeslani juga menyatakan dukungannya kepada Airlangga.”Saya minta izin dibolehkan

untuk ikut. Karena saya kan pembantu beliau.S aya terima kasih teman-teman di Kadin yang mensupport moral untuk saya, Insya Allah ikut dalam kontestasi dan menjadi Ketum Golkar,” kata Airlangga usai acara Seminar Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia di Hotel Borobudur, Senin (27/11). Segera Rampung Sementara itu, Indonesia Corruption Watch ( ICW) meminta kepada KPK segera melimpahkan berkas perkara Setya Novanto dalam kasus dugaan korupsi KTP elektronik ke Pengadilan Tipikor. Pelimpahan harus segera dilakukan agar perkara Novanto segera rampung dan tidak terhambat oleh praperadilan Novanto yang tidak menyidangkan pokok perkara. “KPK tidak perlu mengulur waktu, ha-

rusnya KPK sudah siap bersidang di pokok perkara, karena bukan tidak mungkin nanti praperadilan akan kembali mengabulkan gugatan novanto,” ujar Anggota Divisi Hukum ICW, Lalola Ester. KPK menurut Lalola, memiliki waktu dua hari untuk melimpahkan berkas perkara Novanto ke Pengadilan Tipikor agar praperadilan Novanto gugur. Hal tersebut pernah terjadi sebelumnya pada enam kasus yang ditangani KPK. Sidang praperadilan Novanto sendiri akan digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Kamis, (30/11). “KPK sudah pernah diuji di praperadilan 25 kali, kebanyak permohonan ditolak, 6 diantaranya karena berkas telah dilimpahkan ke Pengadilan,” katanya. (tribun/why/fik/ktn/yat)

Pangeran Mohammed Serukan Sapu Bersih Teroris AFP

sumber terbaik protein dan serangga juga mengandung asam lemak, kalsium, zat besi, dan vitamin B-12. Produk makanan berbasis serangga bukan hal baru di Eropa. Pada September lalu, jaringan supermarket Coop di Swiss mulai menjuaal burger dan bakso yang dibuat dari serangga. (kompas.com)

Disebut Pengkhianat Mugabe Menangis MANTAN Presiden Zimbabwe Robert Mugabe menangis saat disebut pengkhianat oleh orang-orang dekatnya karena bersedia mengundurkan diri. Mugabe akhirnya mengalah karena terus ditekan militer dan partainya untuk mengundurkan diri setelah 37 tahun berkuasa. Demikian disampaikan harian Standard. Harian itu mengutip pernyataan sejumlah sumber yng dekat dengan Mugabe mengenai detikdetik dia memutuskan untuk mengundurkan diri. Mugabe, yang adalah seorang penganut Katolik yang taat, sambil memegang rosario mengata-

ANTARA FOTO/RENO ESNIR

DIKLAT - Wakil Ketua KPK Saut Situmorang (tengah) bersama mantan Ketua KPK Abraham Samad (ketiga kanan), mantan Ketua

kan kepada teman-teman dan tim negosiator di kediammannya bahwa dia bersedia mengundurkan diri. “Dia memandang ke bawah dan mengatakan rakyat tak ubahnya seperti bunglon,” ujar seorang dekat Mugabe kepada harian Standard. Sementara itu, harian milik pemerintah Sunday Mail menyebut wajah Mugabe amat muram setelah dia menandatangani surat pengunduran dirinya. Mugabe kehilangan jabatannya setelh 37 tahun berkuasa dan digantikan Emmerson Mnangagwa, yang sebelumnya pernah dipecat Mugabe. (kompas.com)

RIYADH, TRIBUN - Putra Mahkota Arab Saudi, Pangeran Mohammed bin Salman menyerukan pengejaran terhadap teroris hingga tersapu bersih dari muka bumi. Pangeran Mohammed yang juga Menteri Pertahanan Saudi itu mengeluarkan seruannya di hadapan perwakilan resmi 40 negara yang terdiri dari negara Islam dan negara dengan mayoritas Islam pada pertemuan pertama aliansi antiterorisme, Minggu (26/11/2017) waktu setempat, di Riyadh. “Dalam beberapa tahun terakhir, terorisme telah aktif di seluruh negara kita, tanpa koordinasi. Terorisme akan berakhir dengan aliansi ini,” katanya, seperti dilansir AFP. Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Militer Negara Islam Melawan Koalisi Terorisme diselenggarakan untuk pertama kalinya dengan

Dalam beberapa tahun terakhir, terorisme telah aktif di seluruh negara kita, tanpa koordinasi. Terorisme akan berakhir dengan aliansi ini menghadirkan menteri pertahanan dan pejabat senior negara masing-masing. Sebanyak 41 negara yang disebut sebagai Islam Raya bersatu melawan kekerasan ekstremis. Aliasi itu diumumkan pada 2015 di bawah na-

ungan Pangeran Mohammed. Pertemuan pada Minggu terselenggara saat koalisi militer, termasuk sekutu utama Saudi, Amerika Serikat, berjuang mengusir Negara Islam di Irak dan Surih ( ISIS) dari benteng terakhirnya di Irak dan Suriah. Namun, Iran, Irak, dan Suriah tidak bergabung dalam aliasi tersebut. Saudi bahkan menuduh Iran mendukung kelompok bersenjata di Timur Tengah, termasuk Hizbullah dan pemberontak Huthi Yaman. “Musuh bersama kita adalah terorisme, bukan agama, sekte, atau ras mana pun,” kata Sekretaris Jenderal Aliansi, Abdulada al-Saleh. Qatar Absen Pertemuan aliansi di Riyadh ini mempertemukan negara Islam dan negara dengan mayoritas Islam, termasuk Mesir, Uni Emirat Arab, Bahrain, Afga-

nistan, Uganda, Somalia, Mauritania, Lebanon, Libya, Yaman, dan Turki. Kendati alisansi itu mencantumkan Qatar secara resmi, tidak ada pejabat Qatar yang hadir dalam pertemuan tersebut. Bendera Qatar juga absen. Saudi, UEA, Mesir, dan Bahrain secara tiba-tiba memutuskan hubungan diplomatik dan perdagangan dengan Qatar pada Juni lalu. Mereka menuduh Qatar memiliki hubungan terlalu dekat dengan Iran dan mendukung aksi ekstremisme. Namun, Pemerintah Qatar menolak tuduhan tersebut. Mesir yang hadir dalam pertemuan mengirimkan seorang pejabat miiternya. Negara itu masih berduka atas serangan teroris pada Jumat lalu di sebuah masjid yang menewaskan lebih dari 300 orang saat jamaah Shalat Jumat. (kompas. com/tribunnews)

Penjual Suvenir Fasih Berbahasa Indonesia

Boneka Jokowi, Ahok dan Soekarno Dijajakan di Rusia Penjual matryoshka bergambar Sukarno, Jokowi, dan Ahok itu bernama Aziz, seorang Rusia yang ternyata lumayan fasih berbahasa Indonesia.

A

DA yang terlihat familiar dari deretan suvenir khas Rusia, boneka matryoshka di sebuah kios di pasar suvenir Moskow. Gambar Presiden RI ke-1 Soekarno, Presiden RI ke-7 Joko Widodo (Jokowi), dan mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dipajang pada beberapa matryoshka. Ketiganya bahkan dideretkan di dekat matryoshka bergambar Presiden Rusia Vladimir Putin. RBTH Indonesia mengunggah foto ketiga matryoshka bergambar tokoh-tokoh dari Tanah Air tersebut di Facebook, Minggu (26/11). “Ada wajah-wajah yang pasti tak

asing. Ya, dan ini di Moskow,” demikian keterangan fotonya. Pantauan Tribunnews, Senin (27/11/2017), foto tersebut sudah mendapat reaksi dari seribu lebih pengguna, 104 komentar, dan dibagikan hingga 631 kali. Menurut konfirmasi Fauzan dari RBTH Indonesia kepada Tribunnews, foto itu merupakan hasil jepretan Enjay Diana dari KBRI Moskow saat mengunjungi Pasar Izmailovskiy di Moskow. Fauzan bercerita bahwa penjual matryoshka bergambar Sukarno, Jokowi, dan Ahok itu bernama Aziz, seorang Rusia yang ternyata lumayan fasih berbahasa Indonesia. “Kebetulan

yang jualan (adalah) orang Rusia, dia juga bisa Bahasa Indonesia. Kami juga kaget karena dia bisa Bahasa Indonesia,” kata Fauzan, Senin (27/11/2017). “Pastinya (Aziz) tahu (Soekarno, Jokowi, dan Ahok). Karena dia bilang kayak, ‘Ayo, siapa mau beli? Ahok, Ahok, Jokowi,” lanjutnya. Fauzan menambahkan, matryoshka bergambar Sukarno, Jokowi, dan Ahok itu memang hanya ada di lapak milik Aziz. Tidak diketahui pasti berapa harga matryoshka bergambar tiga tokoh Indonesia tersebut, sebab boneka-boneka seperti itu diberi harga sesuai ukuran, model, dan tingkat kesulitan pembuatan. “Biasanya yang paling murah 200-250 rubel Rusia (Rp 46 ribu

sampai Rp 60 ribu). Ada yang 1.000 rubel (Rp 230 ribu) dapat empat. Kalau yang matryoshka Jokowi itu sejujurnya saya lupa, tapi kalau nggak salah itu sekitar 2.000 rubel (Rp 465 ribu),” ucapnya lagi. Matryoshka bergambar Jokowi dikatakan lebih mahal karena ukurannya lebih besar. Apalagi di dalamnya masih ada matryoshka-matryoshka lain yang berukuran lebih kecil bergambar presiden-presiden Indonesia yang lain. Karena Jokowi merupakan presiden ketujuh, ada enam boneka lain yang ada di dalamnya. “Dan (lebih mahal) soalnya itu juga unik. Yang jual pasti tahu itu unik buat orang Indonesia, karena gambarnya pemimpin Indonesia,” ujar Fauzan.

SUVENIR BONEKA

RBTH INDONESIA/ENJAY DIANA

- Gambar Presiden RI ke-1 Soekarno, Presiden RI ke-7 Joko Widodo (Jokowi), dan mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dipajang pada beberapa matryoshka di Rusia.

Respons warganet atas unggahan foto matryoshka bergambar tiga tokoh Indonesia sangat

beragam, mulai bangga, sampai malah menanyakan harga. (tribunnews)


Tribun Buffer www.tribunjogja.com

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

SELASA PAHING

28 NOVEMBER 2017

tribunjogjaofficial

11

Hakim Kusno Pernah Bebaskan Koruptor  ICW Minta KPK Hati-hati Hadapi Praperadilan Setya Novanto JAKARTA, TRIBUN — Indonesia Corruption Watch mengingatkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk berhati-hati dalam menghadapi praperadilan yang diajukan tersangka kasus korupsi proyek E-KTP Setya Novanto. ICW menyoroti rekam jejak hakim

tunggal Kusno yang akan mengadili praperadilan itu. “Kami berpandangan bahwa dari sekian banyak rekam jejak yang dimiliki oleh bersangkutan, minim sekali keberpihakannya terhadap pemberantasan korupsi,” kata aktivis Indonesia Corruption

Ada Celah Novanto Lolos PAKAR hukum tata negara, Margarito Untuk memeriksa seorang tersangKamis, memenuhi panggilan Komisi ka, lanjut dia, ada keputusan MahPemberantasan Korupsi menjadi sakkamah Konstitusi Nomor 21 Tahun si ahli meringankan untuk Ketua DPR 2014 bahwa mesti diperiksa dulu sebagai calon tersangka. “Nah, Setya Novanto. waktu diperiksa sebagai calon Ia menjelaskan kepada petersangka, musti ada izin dari nyidik KPK seputar pemerikpresiden,” ujar Margarito. saan anggota DPR. Menurut dia, semua anggota DPR Dia melihat, Novanto belum pernah diperiksa sebagai calon yang hendak diperiksa pertersangka, sehingga dia memperlu ada izin dari presiden. “Setanyakan bagaimana KPK mendaharusnya ada izin dari presipat dua alat bukti tanpa pernah den,” kata Margarito seusai memeriksa tersangkanya. pemeriksaan di KPK, KuningMargarito an, Jakarta, Senin (27/11). Karena itu, dia menilai, peDia mengatakan, ketentuan itu ternetapan Novanto sebagai tersangka dapat dalam Pasal 245 Undangoleh KPK tidaklah cukup. Ini menurut Undang Nomor 17 Tahun 2014 tendia bisa menjadi celah di praperadilan tang MD3. yang bisa dimanfaatkan Novanto untuk Soal pengecualian izin presiden bagi lolos lagi. “Celah. Itu celah. Ya, ada yang melakukan tindak pidana korupkemungkinan (lolos). Tergantung nanti si, Margarito mengeluarkan argumenteman-teman di KPK,” ujar Margarito. nya soal ini. (kompas.com)

Watch (ICW), Lalola Ester, Senin (27/11). Berdasarkan catatan ICW, hakim Kusno pernah membebaskan empat terdakwa korupsi saat menjabat hakim di Pengadilan Negeri Pontianak. Kusno juga pernah memberikan vonis ringan 1 tahun penjara kepada Zulfadhli, anggota DPR RI dalam perkara korupsi dana bantuan sosial Provinsi Kalimantan Barat tahun anggaran 2006-2008 yang diduga merugikan keuangan negara hingga Rp 15 miliar. “Karena itu, dalam konteks itu kita harus berhati-hati betul dan KPK juga harus berhati-hati betul,” ujar Lalola. Ia mengingatkan KPK jangan sampai kalah lagi dari Novanto seperti pada praperadilan sebelumnya. Saat itu, hakim tunggal Cepi Iskandar memutuskan tidak sah status tersangka yang disematkan KPK kepada Novanto. Cepat limpahkan berkas Untuk menghindari kejadian serupa terulang, ICW meminta KPK segera melimpahkan berkas Setya Novanto ke pengadilan tipikor. Dengan demikian, praperadilan yang diajukan Novanto akan otomatis gugur. “Melimpahkan berkasnya ke persidangan menjadi urgen, meski waktunya sudah mepet sekali,” ujarnya. Sidang perdana praperadilan Novanto akan digelar pada 30 November mendatang.(kompas.com)

DPMP: 65 Bangunan Tidak Sesuai IMB YOGYA, TRIBUN - Persoalan Izin Mendirikan Bangunan (IMB) terus mendapat pengawasan dari Dinas Penanaman Modal dan Perizinan (DPMP) Kota Yogyakarta. Hingga triwulan ketiga tahun 2017 ini, DPMP mencatat ada 65 IMB yang tidak sesuai dari pengawasan yang dilakukan. Berdasarkan data yang dilansir DPMP setempat, IMB yang tidak sesuai itu paling banyak diketahui pada triwulan pertama dengan jumlah 30 bangunan. Sementara, pada triwulan kedua terdapat 25 bangunan yang IMB-nya tidak sesuai. Untuk tiwulan ketiga, hanya 10 bangunan dengan IMB yang tidak sesuai. Dari data yang ada diketahui, ketidak sesuaian IMB ini paling banyak dikarenakan tambahan luasan bangunan (42) dan juga perbedaan gambar dengan bangunan saat ini (13). Sisanya, dikarenakan adanya ruang terbuka hijau, dirobohkan, luar persil, atau IMB sudah kedaluwarsa. “Kami juga kerap mendapat aduan terkait bangunan yang sedang didirikan apakah sudah mengantongi izin (IMB) atau belum. Laporan ini, biasanya kami kroscek dengan data kami sudah berizin atau tidaknya,“ ujar Kepala Seksi Pengawasan DPMP, Arif Amrullah kepada Tribun Jogja, Rabu (23/11). Dia menjelaskan, pihaknya sejauh ini memiliki kewenangan untuk mengawasi beberapa bangunan yang sudah mengurus izin sebelumnya. Izin ini sesuai dengan aturannya bisa diperoleh di kecamatan ataupun DPMP setempat. Sementara, jika ada bangunan yang sudah berdiri dan tidak mengurus izin, hal tersebut menjadi ranah aparat penegak peraturan daerah (Perda) dalam hal ini adalah Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) setempat. Sementara itu, jika dibandingkan dengan tahun 2016, jumlah yang tidak sesuai IMBnya jauh lebih kecil. Pada tahun tersebut terdapat 166 bangunan yang tidak sesuai IMBnya. Sementara, yang sesuai berkisar 298 bangunan dari 464 bangunan yang mengajukan IMB.

Pada tahun tersebut, ketidak sesuaian dikarenakan tambahan luas atau lantai sebanyak 61 bangunan, izin kedaluwarsa 32 bangunan, berubah fungsi 25 bangunan, dan gambar berbeda 21 bangunan. Pada tahun 2015, terdapat 172 IMB yang tidak sesuai, sementara ada 218 bangunan yang sesuai dengan IMB. Total yang berizin pada tahun ini terdapat 390 bangunan. Sama dengan tahun 2016 dan 2017, ketidak sesuaian ini didominasi oleh tambah luas dan lantai (87), kedaluwarsa (36), dan gambar beda (11). Sosialisasi IMB Dia juga menjelaskan, pihaknya kerap melakukan sosialisasi pembuatan IMB kepada masyarakat melalui berbagai media. Di antaranya adalah sosialisasi melalui radio dan juga instansi terkait seperti kelurahan dan kecamatan. Kepala Bidang Pengawasan Dan Pengaduan DPMP Kota Yogyakarta, Nindyo Dewanto menjelaskan, pihaknya meminta masyarakat untuk mematuhi aturan dalam mendirikan bangunan atau membangun sebuah rumah. Yakni, dengan tetap mengajukan IMB ke dinas terkait. Menurut Nindyo, dasar untuk pengajuan IMB ini adalah Perda nomor 2 tahun 2012, Perwal nomor 5 tahun 2013 dan Perda nomor 3 tahun 2012 untuk tarif IMBnya. Dalam Perda nomor 3 tahun 2012 disebutkan besarnya harga satuan bangunan gedung dan prasarana ditetapkan sebagai berikut Untuk bangunan gedung sebesar Rp 15 ribu, prasarana bangunan gedung sebesar Rp2.000, prasarana bangunan menara antena termasuk menara telekomunikasi nonkomersial sebesar Rp80 ribu, dan prasarana bangunan menara antena termasuk menara telekomunikasi komersial sebesar Rp1,5 juta. “Kami harapkan masyarakat bisa tertib dalam mengurus IMB. Ada advice planning dan tidak ribet kalau sesuai prosedur. Prosedur juga kami tempelkan beserta tarifnya agar transparan,“ urainya. (ais)

AP I Berharap  Sambungan Hal 1

Ia mengklaim sebelumnya sudah melayangkan surat pemberitahuan pengosongan lahan berikut surat peringatan (SP) hingga tiga kali. Dalam surat itu, warga diminta mengosongkan lahan selambatnya 24 November. AP I tak mau ambil pusing terkait penolakan warga dan menyatakan bahwa pembangunan bandara akan terus berjalan. “Jadi, sebenarnya kita sudah perpanjang tiga hari dari tanggal tersebut. Hari ini kita menyasar 3-4 rumah dulu. Itu hak warga untuk menolak. Tapi, pada dasarnya, kalau sudah dikonsinyasi, tanah itu sudah jadi milik negara untuk pembagnuann bandara,” kata Sujiastono di sela upaya pencongkelan daun jendela dan pintu rumah warga di Palihan, Senin (27/11). Pemrakarsa pembangunan bandara itu mecongkel paksa daun pintu dan jendela tiga rumah warga di Pedukuhan Kragon II dan Munggangan Desa Palihan. Rumah tersebut milik anggota kelompok warga yang masih menolak bandara, yakni Paguyuban Warga Penolak Penggusuran Kulonprogo (PWPP-KP). Status pembebasan tanahnya te-

TRIBUNNEWS/HERUDIN

PENYULUHAN - Wakil Ketua KPK Saut Situmorang bersama Mantan Ketua KPK Busro Muqoddas, dan

Mantan Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto menjadi pembicara dalam Diklat & Sertifikasi Penyuluhan Antikorupsi 2017 di Kantor KPK, Jakarta, Senin (27/11). Headshot: Ahli hukum tata negara, Margarito Kamis keluar dari gedung KPK Jakarta seusai menjalani pemeriksaan, sebagai saksi meringankan untuk tersangka Setya Novanto terkait kasus korupsi KTP elektronik.

Warga Bersholawat  Sambungan Hal 1

Tangisan warga langsung pecah begitu petugas mulai menyentuh rumah mereka. Meski hanya mencongkel daun pintu dan jendela, namun teriakan histeris warga pecah saat melihat pintu dan jendela rumah mereka dilepas paksa oleh petugas. Sejumlah upaya perlawanan telah dilakukan, namun petugas tetap melaksanakan proses eksekusi tersebut. Saat itulah warga hanya bisa menangis histeris sambil membaca sholawat ketika pintu dan jendela rumah mereka dicongkel paksa. Langkah PT AP I tersebut merupakan tindakan konkret yang dilakukan untuk mengejar target proses mengosongkan lahan pembangunan bandara New Yogyakarta International di Temon secara menyeluruh. Untuk langkah pertama, PT AP I mengekseskusi tiga rumah di Pedukuhan Kragon II dan Munggangan Desa Palihan. Rumah tersebut milik anggota kelompok warga yang masih menolak bandara, yakni Paguyuban Warga Penolak Penggusuran Kulonprogo (PWPP-KP). Penetapan pengadilan Langkah AP I tersebut dilakukan setelah status pembebasan tanahnya telah ditetapkan lewat konsinyasi di Pengadilan Negeri (PN) Wates. Kedatangan petugas AP I yang didampingi pihak PN Wates serta pengawalan pengamanan dari personel Polres Kulonprogo, Kodim 0731 Kulonprogo, Satradar 215 Congot, Satpol PP Kulonprogo itu tentu saja mendapat reaksi keras dari pemilik rumah. Warga melontarkan sumpah serapah dan menyebut petugas telah sewenang-wenang karena main paksa. “Kami tidak pernah menjual tanah kami. Dari awal kami menolak menjual tanah kami. Ini hak saya,” kata seorang pemilik rumah di Kragon II, Fajar kepada petugas yang berkumpul di depan rumahnya. Warga tetap pada sikapnya untuk menolak pembangunan bandara itu menggusur tanah mereka. Mereka menyebut tidak menjual lahan dan rumahnya sampai kapanpun karena di sanalah mereka tinggal. Maka itu, warga menilai tindak-

138 Personel  Sambungan Hal 1

TRIBUN JOGJA/HASAN SAKRI

BONGKAR - Petugas membongkar paksa pintu rumah warga yang menolak pindah saat berlangsung proses pengosongan lahan di Palihan, Temon, Kulonprogo, DIY, Senin (27/11). lah ditetapkan lewat konsinyasi di Pengadilan Negeri (PN) Wates. Data AP I menyebut ada 159 bidang tanah yang ganti ruginya dikonsinyasikan ke pengadilan. Sekitar 40 bidang di antaranya milik warga penolak bandara yang tergabung dalam Paguyuban Warga Penolak Penggusuran Kulonprogo (PWPP-KP). Sujiastono menyebut, pihak PN Wates juga telah mendatangi masing-masing warga untuk menyampaikan surat undangan sidang konsinyasi. Hanya saja, warga selalu menutup diri dan tidak mau menerima. Pihaknya sudah membuat berita acara terkait data warga yang menolak surat undangan sidang konsinyasid ari

pengadilan tersebut. Pihaknya pada hari itu memang tidak serta merta merobohkan rumah warga dan hanya mencongkel daun pintu dan jendela serta menutup akses jalan masuk rumah dan meratakan pepohonan. Hal ini dimaksudkan agar ada itikad warga untuk segera pindah mengosongkan bangunan. AP I tetap akan menunggu warga tersebut pindah keluar dari bangunan secara mandiri. “Harapan kami mereka akan berubah pikiran supaya tidak rugi sendiri. Kami beri kesempatan lagi agar warga bisa pindah dan mengeluarkan barang-barangnya. Namun, kita tetapakan kosongkan lahan dalam waktu secepat mungkin setelah ini,” kata Sujiastono. (ing)

“Ini (pembangunan bandara) merupakan proyek strategis nasional sehingga ada dasar hukum yang kuat dan kami wajib melakukan pengamanan. Sebelumnya juga sudah ada surat permohonan dari AP I untuk pengamanan kegiatan pengosongan lahan ini,” jelas Sudarmawan. Kegiatan pengamanan pengosong-

Gua Jomblang  Sambungan Hal 1

Paling dalam sekitar 80 meter. Dibutuhkan kemampuan melakukan Single Rope Technique (SRT) untuk memasuki gua ini. SRT (teknik yang baku) digunakan untuk menuruni gua vertikal dengan memakai satu tali, sebagai lintasan yang dipakai untuk jalan menaiki dan menuruni tempat yang vertikal dengan didampingi oleh pemandu profesional dan bersertifikat. Kemudian terdapat vegetasi tumbuhan masa lampau yang masih hidup sampai sekarang di dalam

an petugas telah merenggut hak mereka dengan memaksakan kehendak atas nama proyek pembangunan. “Di mana Pancasila? Kami tidak pernah menjual tanah kami, kenapa dipaksa? Ini anarkis,” jelas warga lainnya, Hermanto. Namun, reaksi warga itu tak digubris AP I dan segenap petugas keamanan yang ada, Di bawah guyuran hujan lebat, proses pencongkelan daun pintu dan jendela itu tetap dilakukan AP I dengan pengawalan ketat dari aparat. Akan digusur Pencongkelan paksa daun jendela dan pintu rumah terdampak bandara di Palihan, Senin (27/117) membawa kegetiran tersendiri bagi warga. Mereka menolak pembangunan bandara tersebut dan enggan menerima sepeser pun uang dari proyek tersebut. Namun, di saat yang sama mereka harus menerima kenyataan pahit bahwa rumah yang telah ditinggali sekian lama itu akan tergusur. Itu pula yang dirasakan Rohani (37), warga Pedukuhan Kragon II. Keluarganya memang menyatakan menolak pembangunan bandara dan tergabung dalam kelompok Paguyuban Warga Penolak Penggusuran Kulonprgoo (PWPP-KP). Rohani merasakan betul kegetiran dan kebingungan di dalam hatinya. Saat berbincang dengan wartawan, matanya tak berhenti menatap nanar guyuran hujan yang membasahi pekarangan depan rumahnya. Dari kusen jendela yang tak lagi berpenutup itu setelah dicongkel petugas, jelas terlihat rintikan air dari langit menggenangi bumi. “Baru kemarin kami menggelar tahlilan 40 hari meninggalnya Ibu dan hari ini pintu kami dibongkar. Tidak ada pemberitahuan, tidak ada surat peringatan, tahu-tahu kami harus mengosongkan rumah. Ini namanya pemaksaan, tidak berperasaan,” tutur Rohani, lirih. Bangunan rumah yang tidak terlalu besar itu didiami empat kepala keluarga (KK). Yakni, Rohani dan suaminya, Fajar, serta tiga kakak iparnya. Rumah tersebut memang rumah tabon atau warisan dari orangtua suaminya. Rohani mulai menempati rumah tersebut setelah menikah dengan suaminya pada 2001 dan kini sudah dikaruniai dua orang anak.

Teguh menolak Ia lalu menegaskan bahwa keluarganya memang tidak pernah ingin menjual rumah dan tanah tersebut. Ketika masa pembebasan tanah untuk pembangunan bandara itu dimulai, mereka sama sekali tak mengiraukannya. Demikian pula ketika pada akhirnya model ganti rugi tanah dan bangunan itu dikonsinyasikan ke Pengadilan Negeri (PN) Wates, Rohani dan keluarganya sama sekali tak menggubrisnya. Mereka teguh menolak tergusur dari tanah kelahirannya. “Konsinyasi memang kami tidak mengikuti karena kami tidak ingin menjual rumah dan tanah ini. Rumah ini warisan orangtua dan akan diwariskan ke anak cucu nanti,” kata Rohani dengan mata berkaca-kaca. Kenyataan memang berkata lain dan keluarga Rohani maupun warga lainnya tak sangggup berbuat apa-apa ketika petugas PT Angkasa Pura I dikawal aparat mencongkel daun pintu dan jendela rumah mereka. Upaya mereka dengan menghadang petugas tak mampu membuahkan hasil. Pencongkelan paksa itu tetap terjadi dan lambat atau cepat mereka harus segera pindah dari rumah yang bakal diratakan tanah untuk proyek pembangunan bandara tersebut. “Kami belum berpikir bagaimana selanjutnya. Tidak ada saudara lain yang bisa ditumpangi. Insyaallah, kami masih bertahan di sini,” ucap Rohani dengan nada yang tetap lirih. Suami Rohani, Fajar sempat berusaha mempertahankan rumahnya agar tak disentuh petugas. Menurutnya, petugas tak berhak untuk menggusurnya karena ia tak pernah menjual tanah kepada siapapun. “Kami tidak pernah menjual tanah kami. Dari awal kami menolak menjual tanah kami, ini hak kami,” kata Fajar kepada petugas yang berkumpul di depan rumahnya saat itu. Warga tetap pada sikapnya untuk menolak pembangunan bandara itu menggusur tanah mereka. Mereka menyebut tidak menjual lahan dan rumahnya sampai kapanpun karena di sanalah mereka tinggal. Maka itu, warga menilai tindakan petugas telah merenggut hak mereka dengan memaksakan kehendak atas nama proyek pembangunan. (ing)

an lahan itu menurutnya akan dilakukan selama empat hari ke depan. Mencakup pelepasan pintu dan jendela, perataan dan penebangan pohon, pemutusan jalur listrik, serta memutus akses jalan masuk ke rumah. Pihaknya berharap warga bisa secara sukarela meninggalkan rumahnya membawa serta barangbarang berharganya. “Kami tidak menginginkan ada benturan fisik,” tegas Sudarmawan. Keberadaan aparat keamanan yang mengawal proses eksekusi ini cukup

efektif. Sesuai dengan harapan, keberadaan aparat ini selain untuk menjamin proses eksekusi berjalan lancar juga dimaksudkan untuk meminimalisir bentrokan fisik antara petugas eksekutor dengan warga. Hasilnya, meski proses eksekusi berlangsung panas, namun tak ada bentrokan fisik yang terjadi selama proses eksekusi. Warga penolak hanya berteriak dan sesekali menangis serta bersalawat ketika melihat pintu rumah mereka dicongkel oleh petugas. (ing)

dasar gua. Adanya lorong sungai bawah tanah. Kemudian Sekitar pukul 11.00 sampai dengan 13.00 dapat melihat sinar matahari dari dasar gua yang sering disebut ‘Cahaya surga’. Lalu wisata Pantai Wediombo, di Desa Jepitu, Kecamatan Girisubo menyabet urutan kedua kategori tempat berselancar terpopuler se-Indonesia. Pantai ini berkembang menjadi salah satu tempat berkumpulnya para ‘pemburu ombak’ yang menawarkan hamparan pantai berpasir putih, gugusan karang masih alami, dengan tipe ombak cenderung stabil

dan tidak berubah-ubah. Pantai ini satu-satunya pantai yang menghadap ke barat berbentuk menyerupai teluk yang dikelilingi bukit karang dan tempat berselancar sembari menikmati senja yang memesona. Di tempat ini, pengunjung surfing (berselancar), dan snorkeling (selam permukaan). Waktu kunjung terbaik Berenang di laguna, sunset seeing (menikmati matahari terbenam) hammocking (ayunan yang terbuat dari kain), camping (berkemah), hunting foto dan syuting mancing trekking waktu terbaik untuk berkunjung ke Wediombo

adalah bulan November -Mei. Pada saat itu matahari tenggelam tepat di horizon. “Kami mengucapkan terima kasih atas persan serta masyarakat sehingga bisa mendapatkan juara dalam Anugerah Pesona Indonesia 2017,” kata Bupati Badingah, kemarin (26/11). Tujuan pelaksanaan untuk mendorong peran serta berbagai pihak terutama Pemerintah Daerah untuk lebih berupaya dalam mempromosikan pariwisata di daerahnya masing-masing. Penyerahan penghargaan berlangsung Sabtu (25/11) malam di Jakarta. (tris jumali)


12

SELASA PAHING 28 NOVEMBER 2017 9 RABIUL AWAL 1439 NO 2393/TAHUN 6

www.tribunjogja.com

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

tribunjogjaofficial

Abu Vulkanis Menyembur Hingga 4.000 Meter BALI, TRIBUN - GUNUNG Agung di Karangasem Bali menyemburkan abu vulkanis hingga ketinggian 4.000 meter. Akhirnya,

ANTARA FOTO/NYOMAN BUDHIANA/ FIKRI YUSUF

ERUPSI

- Asap dan abu vulkanik menyembur dari kawah Gunung Agung di Desa Datah, Karangasem, Bali, Senin (27/11). Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi menaikkan status Gunung Agung dari level Siaga ke Awas. Sementara warga pengungsi Gunung Agung beraktivitas di tenda pengungsian GOR Swecapura, Klungkung, Bali.

BPJS Tetap Jamin Biaya 8 Penyakit  Luruskan Informasi yang Beredar di Mayarakat JAKARTA, TRIBUN - Sejak Jumat (24/11/2017), di berbagai media beredar informasi bahwa BPJS Kesehatan sudah tak menanggung lagi delapan penyakit katastropik. Berbagai kekhawatiran di tengah masyarakat merebak, dan bahkan memicu komentar dari berbagai pihak. Delapan penyakit katastropik tersebut adalah jantung, gagal ginjal, kanker, stroke, sirosis hepatitis, talasemia, leukimia, dan hemofilia. Menanggapi hal tersebut, pihak BPJS menyatakan bahwa informasi tersebut tak sepenuhnya betul. Kepala Humas BPJS Kesehatan Nopi Hidayat pun mengeluarkan siaran pers terkait isu tersebut. Ia menceritakan awal mula salah informasi yang beredar di masyarakat. Kesalahpahaman berawal dari sebuah diskusi yang digelar pada Kamis lalu (23/11/2017). BPJS Kesehatan diminta paparan tentang perkembangan pengelolaan JKN-KIS. Lalu dalam paparan tersebut ditampilkan s e -

BPJS tunduk dan patuh terhadap segala kebijakan yang ditetapkan nantinya oleh pemerintah NOPI HIDAYAT Kepala Humas BPJS Kesehatan bagai gambaran di Jepang, Korea, Jerman, dan negaranegara lainnya yang menerapkan cost sharing. “Pada saat itu kami memberikan referensi akademik. Jadi jangan salah paham duluan, ya,” kata Nopi. Tundak Pada Pemerintah Menurut Nopi, saat era Askes dulu, pemerintah memberikan dana subsidi bagi penyakit-penyakit katastropik. Pemberian dana tersebut dilakukan sejak 2004 sampai dengan 2013. “Sejak PT Askes (Persero) bertransformasi menjadi BPJS Kesehatan pada 2014 lalu sampai sekarang, belum ada regulasi tentang subsidi pemerintah untuk penyakit katastropik. Padahal, dulu ada subsidi. Saat ini hal tersebut tengah di-

usulkan untuk revisi Perpres,” ujar Nopi. Ia pun menegaskan bahwa sampai dengan saat ini BPJS Kesehatan tetap menjamin 8 penyakit tersebut sesuai regulasi pemerintah. “Jadi, masyarakat tak perlu khawatir. Selama peserta JKN-KIS mengikuti prosedur dan ketentuan, kami akan jamin biayanya sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” ungkapnya. Sebagai badan hukum publik yang berada di bawah naungan Presiden langsung, Nopi juga mengatakan bahwa pihaknya tunduk dan patuh terhadap segala kebijakan yang ditetapkan nantinya oleh pemerintah. “Dalam mengambil kebijakan, pemerintah pasti memperhatikan kebutuhan masyarakat dan kondisi di lapangan. Yang jelas prioritas kami saat ini adalah memberikan pelayanan terbaik bagi peserta JKN-KIS,” katanya. Sebelumnya diberitakan, BPJS Kesehatan terus mencari jalan untuk mengatasi defisit keuangan. Salah satu caranya yakni dengan melibatkan peserta BPJS mendanai biaya perawatan (cost sharing) untuk penyakit yang membutuhkan perawatan medis lama dan berbiaya tinggi alias katastropik. (kompas.com)

Tetap Dijamin BPJS Jantung, Gagal ginjal, Kanker, Stroke, Sirosis hepatitis Talasemia , Leukimia, Hemofilia

GRAFIS/FAUZIRAKHMAN

Biaya Klaim Penyakit Katastropik Penyakit jantung sepanjang JanuariSeptember 2017 saja ada 7,08 juta kasus dengan total klaim Rp 6,51 triliun. Pada tahun 2016, ada 6,52 juta kasus dengan total biaya Rp 7,48 triliun. Sepanjang sembilan bulan pertama tahun 2017 ada 10,80 juta kasus dari delapan penyakit katastropik yang menguras biaya BPJS Kesehatan sebesar Rp 12,29 triliun. Jumlah itu setara dengan 19,68 persen dari total biaya pelayanan kesehatan yang BPJS Kesehatan hingga September 2017.

Bandara Internasional Ngurah Rai dinyatakan ditutup pada Senin (27/11). Tercatat sebanyak 445 penerbangan dinyatakan dibatalkan dan 59 ribu penumpang pun gagal terbang. Communication and Legal Section Head Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Arie Ahsanurrohim menyatakan, data sementara untuk penerbangan ada sekitar 445 penerbangan yang gagal terbang. Untuk penerbangan Internasional sekitar 196 penerbangan dan domestik sekitar 249 penerbangan. “Untuk kedatangan Internasional sekitar 97 pesawat dan 99 keberangkatan. Sementara untuk kedatangan Domestik sekitar 124 penerbangan dan 125 berangkat dari bandara Ngurah Rai dinyatakan dibatalkan,” katanya. Adapun sejumlah penumpang yang ingin menempuh jalur darat disediakan armada bus me-

nuju ke terminal bus Mengwi untuk melanjutkan perjalanan ke Jawa. Roni, salah satu penumpang pesawat tujuan Surabaya menempuh jalur darat menaiki bus Sarbagita menuju Mengwi. “Mau tidak mau saya harus jalur darat, karena besok sudah harus kerja,” kata Roni. Sedangkan Pina salah satu penumpang tujuan Ende tetap menunggu sampai dibukanya penerbangan. Dia menceritakan datang lebih awal di bandara pukul 05.00 WIB padahal jadwal penerbangan menuju Ende pukul 07.00 WIB. Setelah check in mendapatkan informasi semua penerbangan ditutup. “Tadi baru tahu ada info jam 06.30 WIB kalau awalnya penerbangan dari Jogja dan Surabaya tahu-tahu semua penerbangan bandara ditutup akibat erupsi gunung Agung,” kata Pina pasrah. (jar/tribunbali/wly)

Turis Asing Gratis Menginap di Hotel  Imbas Penutupan Bandara Ngurah Rai Akibat Erupsi Gunung Agung JAKARTA, TRIBUN - Sebaran abu erupsi Gunung Agung menyebabkan Bandara Gusti Ngurah Rai ditutup. Menteri Pariwisata Arief Yahya mengumumkan para turis yang tidak bisa mendapatkan penerbangan dari Bali akan mendapatkan akomodasi 1 malam gratis oleh pihak hotel. Malam selanjutnya wisatawan hanya membayar 50 persen saja. “Industri perhotelan jangan berhitung untung rugi dulu, melayani customer yang sedang panik dan tidak bisa terbang pulang, itu jauh lebih penting,” kata Arief Yahya. Menurut Arief, langkah yang diambil pengusaha hotel di Bali punya dampak ke depannya. Pasalnya

para turis akan setia untuk berlibur ke Bali. “Kita melayani mereka sebagai sesama umat manusia saja, dengan cara-cara kemanusiaan, humanisme saja. Tidak elok berbincang bisnis di tengah suasana gaduh bencana,” kata Arief Yahya. Arief juga meminta keikhlasan dari para penyedia hotel, karena kejadian erupsi Gunung Agung adalah bencana yang tidak diprediksi. “Kita berempati, seandainya itu terjadi dan menimpa kita dan keluarga. Lalu hotel, industri, dan pemerintahnya membantu secara tulus, menjamin suasana nyaman, itu sangat bermakna dan dalam,” ungkap Arief. Siapkan Bus Bali Tourism Hospitality (BTH)

telah menyiapkan bus-bus kecil berkapasitas 12 orang siap membantu wisatawan dari Bandara Ngurah Rai untuk kembali hotel. Industri perhotelan Bali memberikan kemudahaan dengan tarif gratis satu malam dan diskon 50 persen untuk hari berikutnya kepada wisatawan yang terkena pembatalan atau yang ingin pulang. Keputusan itu sangat meringankan bagi wisatawan mancanegara (wisman) maupun wisatawan nusantara (wisnus) yang tidak bisa terbang karena bandara tutup. “Tidak bisa pulang itu bukan kemauan mereka! Juga bukan keinginan kita. Ini karena alam,” kata Arief Yahya.(jar/tribunbali/wly)


Malioboro Blitz www.tribunjogja.com

Perkiraan

Cuaca

Sumber: BMKG DIY

Kota Yogya Berawan 21oC 30oC

tribunjogja

Sleman HUJAN 21oC 30oC

@tribunjogja

@tribunjogja

bantul Berawan 21oC 30oC

SELASA PAHING

28 NOVEMBER 2017

tribunjogjaofficial

gunungkidul Berawan 21oC 31oC

13

kulonprogo HUJAN 21oC 30oC

Hujan Lebat Tiga Hari ke Depan  Dipicu Bibit Siklon di Selatan Yogyakarta Bahkan nanti ketika masuk puncak musim hujan di kisaran Januari hingga awal Februari, kemunculan tropical cyclone di selatan ekuator akan sering muncul

YOGYA, TRIBUN - Dalam tiga hari ke depan, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) berpotensi diguyur hujan lebat. Hal ini diakibatkan adanya daerah tekanan rendah atau bibit siklon di sebelah selatan perairan Yogyakarta. Kepala Kelompok Data dan Informasi BMKG Stasiun Klimatologi Yogyakarta, Djoko Budiyono mengatakan, hujan lebat berpotensi terjadi disertai dengan angin kencang dan petir. Utamanya di bagian selatan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). “Bibit siklon di sebelah selatan Yogyakarta ini berdampak pada pembentukan pola angin berupa belokan dan pertemuan angin yang ber-

dampak pada pembentukan awan hujan,” kata Djoko kepada Tribun Jogja, Senin (27/11). Menurut Djoko, bibit siklon ini akan bergerak ke arah tenggara menjauhi Yogyakarta dalam dua hingga tiga hari ke depan. Dampaknya, cuaca dan tinggi gelombang yang paling besar di selatan Yogyakarta. BMKG mengimbau masyarakat terutama yang ada di pesisir maupun yang berprofesi sebagai nelayan untuk berhati-hati pada tinggi gelombang. Dimana diprediksi bisa mencapai ketinggian 1,5 meter hingga 2,5 meter. Adapun untuk di bagian tengah Samudera Hindia tinggi gelombang bisa mencapai 2 meter hingga 4 meter. Sedangkan untuk angin di laut selatan juga akan cukup kencang dan bisa mencapai 20 knot atau 37 kilometer per jam. Harris Syarif Usman, KeWaspada Awal Tahun tua Asosiasi Sungai YogyaSiklon tropis diprediksi karta sekaligus Sekretaris Pemerti Kali Code mengung- akan terus muncul utamanya pada saat puncak musim hukapkan, ada beberapa titik di Sungai Code yang ber- jan. Adapun diprediksi punpotensi longsor saat musim cak musim hujan di Daerah penghujan seperti ini. Istimewa Yogyakarta (DIY)

Kawasan Code Berpotensi Longsor MEMASUKI musim penghujan, warga yang bermukim di sekitar bantaran sungai, khususnya Sungai Code, terus meningkatkan kewaspadaan. Hal tersebut dianggap penting, karena wilayah tersebut berpotensi terkena bencana seperti banjir dan longsor seperti beberapa waktu lalu.

 ke halaman 14

 ke halaman 14

Waspada Bencana Mengintai FAKTA  Longsor telah menelan korban di Pedukuhan Ngruno, Karangsari, Pengasih, Kulonprogo. Seorang tewas dalam peristiwa ini.  Beberapa jalur alternatif menuju tempat wisata berisiko longsor, antara lain dari Playen menuju Mangunan, Jalur Cinomati, dan Jalur Jalan Lintas Selatan (JJLS).  Longsor dan rumah roboh terjadi Kamis (23/11) di jalur menuju Pelabuhan Pantai Sadeng, Girisubo, Gunungkidul. Longsor sepanjang 30 meter diaki-

Sultan Keluhkan Bau Pesing Toilet Rp5 Miliar YOGYA, TRIBUN - Selain meninjau kawasan pedestrian Malioboro di depan Benteng Vredeburg dan Kawasan Titik Nol, Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X juga meninjau proyek toilet bawah tanah (underground), Senin (27/11). Di bawah guyuran hujan, Sultan melihat proyek di depan gedung Bank Indonesia tersebut. Begitu sampai di toilet underground, Sultan langsung meninjau setiap ruangan. Sultan mengamati satu per satu fasilitasnya. Di toilet pria, Sultan sempat mengeluhkan bau pesing yang tercium. Padahal toilet tersebut belum dioperasikan. Selain itu, Sultan juga meminta fasilitas kloset duduk bisa untuk anak kecil. Diwawancara usai meninjau, Sultan mengatakan hal yang perlu diperhatikan adalah  ke halaman 14

TRIBUNJOGJA/BRAMASTO ADHY

TOILET UMUM - Gubernur DI Yogyakarta, Sultan HB X meninjau lokasi toilet umum bawah tanah di Jalan Senopati, Yogyakarta, Senin (27/11).

DIY Siap Tampung Wisatawan dari Bali YOGYA, TRIBUN - Gunung Agung yang berada di Pulau Bali kini berstatus awas dan mengalami erupsi. Akibat erupsi ini, Bandara I Gusti Ngurah Rai harus ditutup untuk beberapa waktu dan banyak penerbangan dibatalkan. Terkait hal ini, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) siap menampung wisatawan yang gagal berangkat ke Bali. Menurut Kepala Dinas Pariwisata DIY, Aris Riyanta, DIY siap

jika wisatawan mengalihkan tujuan berlibur dan memilih ke DIY. “Yang pertama, kita turut prihatin atas meletusnya Gunung Agung di Bali, yang dampak wisatawan cukup berpengaruh karena banyak sekali untuk datang ke Bali atau pulang saat ini (bandara) masih tertutup,” kata Aris ketika ditemui di Taman Pintar, Senin (27/11). Menurutnya DIY bisa menjadi alternatif disaat akses ke Bali ter-

hambat karena erupsi Gunung Agung. “Ini barangkali bisa menjadi suatu kemungkinan Jogja menjadi alternatif untuk didatangi selain Bali. Ya barang kali sudah ada rancangan ke sana, ini sudah dekat dengan Tahun Baru, banyak perencanaan liburan, Yogya menjadi alternatif selain Bali,” katanya.  ke halaman 14

Dewan Desak Wali Kota Angkat GTT batkan tingginya intensitas hujan.  Sejumlah wilayah di Kecamatan Gedangsari, Patuk, Girisubo, Ngawen, dan Ponjong adalah kawasan rawan longsor.

 Puncak musim hujan di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) diprediksi baru terjadi pada kisaran Januari hingga awal Februari.  ke halaman 14

Sudah dikirim kajian kepada wali kota sebagai kepala pembina kepegawaian yang berwenang memutuskan.

YOGYA, TRIBUN - Kota Yogyakarta kekurangan ratusan guru SD dan SMP berstatus pegawai negeri sipil. Pengangkatan guru tidak tetap (GTT) dinilai menjadi solusi. Berkaitan kondisi ini, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Yogyakarta mendesak Pemkot mengangkat GTT untuk menutupi kebutuhan guru. Wakil Ketua Komisi D DPRD Kota Yogyakarta Fokki Ardiyanto mengatakan,

sesuai Undang-Undang Aparatur Sipil Negara (ASN), pemerintah daerah bisa mengangkat kekurangan guru dengan mekanisme Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kontrak (P3K). Menurutnya, Wali Kota yang berhak memutuskan hal tersebut. “Kar ena ber dasarkan rapat dengan dinas pendidikan, sudah dikirim kajian kepada wali kota sebagai kepala pembina

kepegawaian yang berwenang memutuskan. Artinya harus ada keputusan politik dari wali kota segera mungkin,” ungkap Fokki. Dia menyayangkan dalam pembahasan APBD Kota Yogyakarta 2018 tidak dimasukkan kebijakan pengangkatan tersebut, sehingga bisa sulit. Fokki berharap Dinas Pendidikan dapat mengatasi  ke halaman 14

Layanan 3 in 1 Ditargetkan hingga Kecamatan YOGYA, TRIBUN - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Yogyakarta segera memperlua layanan “3 in 1” bagi kelahiran baru. Layanan ini otomatis memberikan bayi

yang baru lahir memperoleh Akata Kelahiran, Kartu Keluarga, dan Kartu Identitas Anak.  ke halaman 14

DOK. TRIBUN JOGJA/SAN

Ayu Permata Sari

DOK.PRI

Nikmati Menjadi Penari SEGUDANG prestasi di dunia seni, tari khususnya, telah diraih pemilik nama Ayu Permata Sari ini. Dara yang memperoleh gelar sarjana dan magister di Institut Seni Indonesia ini memang sudah tertarik dengan dunia tari sejak SD. Melalui dunia tari yang ia tekuni, Ayu begitu ia akrab disapa, sudah mencicipi berbagai ajang pertunjukan tari baik di dalam maupun di luar negeri. Pengalaman Ayu pentas di luar negeri di antaranya adalah pada acara ulang tahun ke-60 kerja sama Indonesia dan Kanada di Montreal tahun 2012 sebagai perwakilan Indonesia. Selanjutnya, dia juga menjadi

peserta tari pada acara Indonesian Food, Handicraft, and Cultural Festival 2012 di Kepulauan Penang, Malaysia, serta acara Internasional Folk Dance Festival di Turki pada 2014. Semua yang sudah diraih dara kelahiran Kotabumi, Lampung Utara, 18 Juni 1992 ini adalah buah dari rasa kecintaannya pada dunia tari. “Bagiku, menjadi penari dan koreografer itu adalah aku. Tari itu kehidupanku,” kata Ayu. Sementara itu, kiprah Ayu di dalam negeri sudah tak diragukan lagi. Dia terlibat berbagai pertunjukan tari, di antaranya pernah menjadi Juara Umum Festival Tari Krakatau di Lampung dengan karya Tehamburno Gerudo tahun 2016. (yud)


14

SELASA PAHING 28 NOVEMBER 2017

Dari Hujan hingga Longsor zz Sambungan Hal 13

akan terjadi pada kisaran Januari hingga awal Februari. “Bahkan nanti ketika masuk puncak musim hujan di kisaran Januari hingga awal Februari, kemunculan tropical

Kawasan Code Berpotensi zz Sambungan Hal 13

Beberapa titik yang berpotensi longsor di Sungai Code tersebut karena curamnya tebing yang berada di daerah tersebut. Selain itu, di atas beberapa tebing tersebut terdapat bangunan yang dibuat dengan struktur bertingkattingkat. Menurutnya, bangunan tersebut selain berbahaya untuk ditinggali juga dapat memicu longsoran.

Waspada Bencana Mengintai zz Sambungan Hal 13

DATA

Angin Siklon Angin siklon sangat berkaitan dengan tempat dan juga tekanan. Angin siklon berembus menuju ke daerah pusat tekanan rendah atau daerah depresi yang dikelilingi oleh wilayah- wilayah yang merupakan pusat tekanan tinggi, yang kemudian berputar mengelilingi garis- garis isobar.

Dewan Desak Wali Kota Angkat zz Sambungan Hal 13

kekurangan guru di SD dan SMP termasuk melakukan komunikasi dengan pemerintah pusat agar ada penerimaan guru. “Selain itu, kesejahteraan GTT juga harus tetap diperhatikan, termasuk memberikan insentif,” katanya. Guru SD-SMP Kepala Bidang Pendidik Tenaga Kependidikan Data dan Informasi Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta Samiyo mengatakan, masih ada kekurangan sebanyak 136 guru SD dan 61 guru untuk SMP. “Untuk SD biasanya kekurangan guru kelas, sedang-

Sultan Keluhkan Bau Pesing zz Sambungan Hal 13

soal kemiringan lantai agar air bisa cepat terbuang. “Mungkin butuh agak miring. Orang Jawa mengatakan, nanti dadi jenes (kotor dan basah), orang gak mau masuk,” kata Sultan. Sementara untuk toilet balita, menurutnya memang yang ada saat ini hanya untuk dewasa dan ukurannya terlalu besar. Namun, menurutnya itu bisa disiasati. “Toilet itu bagi balita umur 4-5 tahun masih terlalu besar,” kata Sultan. Mengenai pedestrian Malioboro yang ditinjau sebelum ke toilet underground, menurutnya perlu dipertimbangkan penambahan kursi. “Perlu mempertimbangkan bikin kursi di halaman depan Istana (Gedung Agung),” katanya. Diwawancarai terpisah, Plt Kepala Dinas PUP-ESDM DIY Muhammad Mansyur mengatakan, toilet seharga lebih dari Rp5 miliar dan bagian dari revitalisasi Malioboro tahap kedua tersebut

DIY Siap Tampung Wisatawan zz Sambungan Hal 13

Terkait dengan persiapan dan akses, menurutnya DIY telah siap menerima kunjungan wisatawan baik domestik maupun mancanegara di akhir tahun. Menurutnya banyak akses untuk ke DIY dan jarak DIY dengan Bali juga cukup dekat. Dari sisi destinasi juga beragam, termasuk yang menyediakan atraksi seni dan petualangan. “Akses mudah, banyak akses ke Yogya termasuk destinasi wisata, baik itu

Malioboro Buffer www.tribunjogja.com

cyclone di selatan ekuator akan sering muncul,” kata Djoko. Menurutnya, kondisi tersebut akan memberikan kontribusi bagi intensitas hujan yang terjadi termasuk di wilayah DIY. Saat ini pun, menurutnya sudah mulai muncul area low pressure di selatan khatulistiwa. Plt Kepala Pelaksana BPBD DIY Krido Suprayitno

sebelumnya mengatakan, meningkatnya intesitas hujan harus diwaspadai. Semakin meningkatnya intensitas dan curah hujan menyebabkan potensi terjadinya bencana semakin besar. “Bencana yang perlu diwaspadai antara lain adalah angin kencang, tanah longsor, dan juga banjir,” ujar Krido. (dnh)

“Titik tersebut seperti di tebing timur Kelurahan Terban, tebing di Jetisharjo, utara Jembatan Baru UGM (Pogung), Ngebanan, dan beberapa tebing di sekitar Jembatan Gondolayu baik di sisi barat maupun timur,” katanya saat dihubungi, Senin (27/11). Menurutnya, beberapa titik itulah yang perlu diwaspadai dan menjadi perhatian Pemerintah Kota Yogyakarta dan BPBD setempat. Selain beberapa titik di tebing yang berada di sekitaran Sungai Code, beberapa talud di sungai tersebut juga berpotensi ambrol, terutama yang ter-

letak di kelokan yang dialiri air Sungai Code. “Kalau talud yang berpotensi ambrol itu seperti talud di Keparakan, Brontokusuman, Wirogunan, Kotabaru, Ledok Code, Surokarsan, dan Prawirodirjan,” katanya. Terkait hal tersebut, dia mengimbau warga yang bermukim di sempadan Sungai Code agar memundurkan bangunannya. Hal tersebut penting karena curah hujan yang semakin tinggi akhirakhir ini. Selain itu, bencana seperti longsor dan banjir tidak dapat diprediksi kapan terjadinya. (rid)

Siklon Tropis Angin siklon tropik merupakan angin siklon yang terjadi di daerah yang memiliki iklim tropis. Angin ini sering terjadi di wilayah lautan daripada di daratan. Angin siklon mempunyai diameter sekitar 100.500 kilometer. Angin siklon juga mempunyai kecepatan antara 100 hingga 500 kilometer/jam. Gradien barometer angin siklon tropik antara 50 hingga 100 mb. Cuaca Ekstrem Angin siklon tropik ternyata juga dikenal sebagai gangguan cuaca yang sifatnya ekstrim. Terjadinya angin

siklon tropik diawali dengan adanya depresi tropis atau pusat tekanan rendah yang intensif di atas lautan, sehingga mengakibatkan terjadinya proses konveksi dan pembentukan awan secara intensif. Pembentukan Badai Karena letak Indonesia secara astronomis dilalui garis khatulistiwa atau equator, maka wilayah Indonesia bukan merupakan wilayah pembentukan badai atau siklon tropis. Namun posisi geografis Indonesia berbatasan dengan daerah pembentukan dan lintasan angin siklon tropik.(*)

kan untuk SMP adalah guru mata pelajaran. Terkadang, ada yang kekurangan guru untuk mata pelajaran yang diujikan di ujian nasional (UN),” ujar Samiyo. Ia menilai, kekurangan guru PNS disebabkan banyak guru yang memasuki usia pensiun. Selain itu, pemerintah masih menerapkan moratorium PNS sehingga tidak menambah guru baru. Berdasarkan data Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta, jumlah guru berstatus PNS di jenjang SD tercatat sebanyak 1.224 orang dan guru nonPNS sebanyak 1.563 yang mengajar 43.993 siswa. Sedangkan di tingkat SMP tercatat sebanyak 756 guru PNS dan guru non-PNS tercatat sebanyak 1.014 orang yang mengajar 24.535 siswa. “Sebenarnya SD dan SMP

negeri yang kekurangan bisa mengangkat Guru Tidak Tetap (GTT),” tuturnya. Ia menjelaskan, sekolah yang kekurangan bisa mengajukan surat permohonan pengangkatan GTT ke Dinas Pendidikan. Pihaknya akan melakukan verifikasi ke lapangan lalu mengeluarkan surat rekomenadi untuk mengangkat GTT. Meskipun demikian, lanjut Samiyo, gaji yang diterima GTT masih berada di bawah besaran upah minimum kota (UMK) karena gaji berasal dari dana bantuan operasional sekolah dan bantuan operasional sekolah daerah. “Tergantung dari sisa anggaran yang ada. Seharusnya, besaran gaji minimal setara dengan UMK,” kata Samiyo. (gil)

telah mendekati akhir pengerjaan. “Progres saat ini telah mencapai 93 persen. Insya Allah selesai tepat waktu, akhir tahun,” katanya. Terkait dengan saran dari Gubernur, Mansyur mengatakan terkait dengan kemiringan, pihaknya akan memperbaiki. Namun menurutnya, setelah jadi toilet akan diuji coba terlebih dahulu. “Sarannya Pak Sultan sudah bagus, hanya kemiringan. Tadi kurang miring sedikit, untuk tidak begitu sulit, kita perbaiki. Kalau yang lain sudah bagus,” kata Mansyur. Toilet underground yang ada di depan Bank Indonesia atau sebelah timur kawasan Titik Nol Yogyakarta ditargetkan selesai pada akhir tahun ini. Wisatawan yang akan berlibur di akhir tahun bisa menikmati fasilitas toilet berstandar internasional ini. Plt Kepala Dinas PUPESDM DIY, Muhammad Mansyur mengatakan, toilet tersebut siap menyambut wisatawan. “Termasuk Malioboronya juga sudah siap,” katanya, Senin (27/11). Mansyur mengatakan

toilet tersebut bertaraf Internasional. Toilet tersebut memang dilengkapi fasilitas yang mewah. Toilet ini akan memiliki 12 kamar di toilet wanita, enam kamar di toilet pria, satu kamar untuk difabel, dan satu kamar laktasi dan 10 unit urinoir. Berbayar Untuk menggunakan toilet berstandar internasional ini, nantinya masyarakat atau wisatawan juga harus membayar, sama seperti di tempat-tempat lain, namun besarannya belum ditentukan. Ada rencana toilet tersebut akan dikelola pihak ketiga. Menurut Mansyur, setelah selesai dibangun maka Pemda DIY yang akan mengelola dan akan diujicobakan. “Ke depan mungkin bisa diizinkan pihak ketiga yang mengelola. Tadi Pak Gubernur mengizinkan seperti itu, supaya nanti kebersihan terjaga, wangi, kaya di toilet-toilet bandara, enak rasanya,” katanya. Menurutnya pengguna toilet harus membayar sebagai upaya untuk menjaga kebersihan. “Kita berikan fasilitas yang memadai, bertaraf internasional, ya harus bayar,” katanya. (dnh)

laut atau desa wisata. Ada mountain zone, urban zone, dan beach zone, itu saya kira jadi alternatif yang tidak jadi ke Bali,” katanya. Siap Beri Bantuan Sementara itu,DIY juga siap membantu Bali yang saat ini tengah menghadapi bencana erupsi Gunung Agung. Seperti diketahui, DIY mempunya pengalaman dalam menghadapi bencana gunung meletus. Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X mengatakan, pihaknya siap membantu jika kondisi yang ada sudah sangat darurat. Namun untuk saat ini dirasa belum perlu dilakukan

karena erupsi masih berupa lontaran abu vulkanik mengarah ke atas. “Kalau memang perlu, dalam arti kondisinya darurat. Sekarang kan hanya meletus ke saja, tidak ada kondisi yang lebih dari itu,” kata Sultan, Senin (27/11). Sementara untuk relawan, menurutnya akan ada koordinasi tersendiri dan kemungkinan sudah ada yang berangkat ke Bali. Hal ini seperti saat relawan dari DIY membantu penanganan bencana di Padang, Sumatera Barat dan juga di Sumatera Utara sebelumnya, yang dikoordinasikan Badan Penanggulangan Bencana. (dnh)

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

tribunjogjaofficial

TRIBUNJOGJA/BRAMASTO ADHY

TINJAU TITIK NOL KM - Gubernur DI Yogyakarta, Sultan HB X didampingi Wali Kota Yogyakarta, Haryadi Suyuti meninjau

kawasan pedestrian Titik Nol KM, Yogyakarta, Senin (27/11). Toilet umum bawah tanah tersebut direncanakan selesai dan beroperasi mulai akhir tahun 2017.

Huruf Jawa di Petunjuk Titik Nol Salah Tulis YOGYA, TRIBUN - Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Sri Sultan Hamengku Buwono X meninjau kawasan pedestrian Malioboro tahap kedua di kawasan Titik Nol Kilometer, Senin (27/11). Di bawah rintik hujan, Sultan meninjau proyek yang sudah selesai tersebut. Sultan meninjau dengan berjalan kaki, mulai dari Benteng Vredeburg kemudian menyusuri kawasan pedestrian. Turut dalam rombongan, Wali Kota Yogyakarta Haryadi Suyuti, Kepala Dinas Kebudayaan DIY Umar Priyono, Plt Kepala Dinas PUP-ESDM DIY, M Mansyur, serta beberapa pejabat lain. Saat menyusuri pedestrian, Sultan berhenti beberapa kali. Salah satunya di kawasan Titik Nol di

depan Monumen Serangan Umum Satu Maret. Sultan mengamati soal penulisan huruf jawa yang ada di papan penunjuk berwarna hijau. Sultan menilai ada ketidaksempurnaan dalam penulisan Jawa di bawah tulisan Puro Pakualaman. Sultan mengutarakan hal tersebut kepada para pejabat yang mendampinginya. Sultan meminta penulisan disempurnakan agar sesuai. “Coba tanya sama Bendoro atau Condrokirono (Putri Sultan) saja, (atau) abdi dalem yang di perpustakaan. Diminta ke PU rasan, kados pundi (seperti apa penulisannya),” kata Sultan kepada rombongan yang mendampingi. Soal ini, Wali Kota Yogyakarta,

Haryadi Suyuti mengatakan akan segera disesuaikan dengan ejaan bahasa Jawa. “Tulisan Jawa disempurnakan, misalnya Puro Pakualaman. Puro kan ‘P’ besar, huruf kapital Jawa harus menyesuaikan, karena kalau diwoco itu ‘P’ cilik-cilik kabeh. Jadi agar disesuaikan dengan ejaan bahasa Jawa,” kata Haryadi. Soal hal tersebut, Plt Kepala Dinas PUP-ESDM DIY, Muhammad Mansyur mengatakan akan berkoordinasi dengan Keraton Yogyakarta untuk diperbaiki. “Nanti kita koordinasi dengan Keraton, terutama penulisan huruf Jawa, kita juga tidak patek (begitu) paham. Semuanya dapat diperbaiki,” katanya. (dnh)

Data Ganda Ditemukan dari 6 Parpol Tambahan YOGYA, TRIBUN - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Yogyakarta menemukan data ganda anggota partai politik dari enam parpol yang diperbolehkan lanjut pendaftaran oleh Bawaslu RI. Ketua KPU Kota Yogyakarta Wawan Budiyanto mengatakan, terdapat 23 data anggota parpol yang diduga ganda atau memiliki pekerjaan sebagai aparatur sipil negara, TNI, Polri. KPU akan melakukan klarifikasi administrasi dengan turun langsung ke lapangan. “Meskipun tidak banyak temuannya tapi kita tetap melakukan klarifikasi ke lapangan sejak Minggu (26/11),” ujar Wawan. Keenam partai tersebut antara

lain Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI), Partai Indonesia Kerja (PIKA), Partai Rakyat, Partai Republik, dan Partai Idaman. “Proses klarifikasi faktual akan dilakukan hingga dua hari ke depan dan KPU Kota Yogyakarta berencana menyampaikan hasil penelitian administrasi kepada keenam partai politik pada 1 Desember,” ujarnya. Jika jumlah keanggotaan partai politik masih belum memenuhi syarat minimal keanggotaan yang harus diserahkan yaitu 410 orang, maka keenam partai politik tersebut masih memiliki kesempatan untuk melaku-

kan perbaikan pada 2-15 Desember. Sebelumnya, KPU Kota Yogyakarta sudah melakukan penelitian administrasi terhadap 13 partai politik dan diketahui terdapat empat partai politik yang wajib melakukan perbaikan karena jumlah keanggotaan kurang dari 410 orang. Proses perbaikan data dilakukan hingga 1 Desember dan selanjutnya pada 15 Desember akan dilakukan proses verifikasi faktual. “Untuk sementara ini, hanya partai politik yang tidak mengikuti Pemilu 2014 yang akan menjalani verifikasi faktual. Namun, kami masih menantikan kepastian aturan dari pusat,” kata Wawan. (gil)

Dua PSK Terciduk Saat Operasi Pekat GEDONGTENGEN - Kepolisian Resort Kota (Polresta) Yogyakarta terus melakukan operasi terhadap penyakit masyarakat (Pekat). Dalam operasi yang digelar Sat Sabhara pada Minggu (26/11) malam, berhasil dijaring dua Pekerja Seks Komersial (PSK) di dae-

rah Gedongtengen. Kabag Humas Polresta Yogyakarta, AKP Partuti mengatakan, kegiatan tersebut dipimpin langsung Kabag Ops, Kompol Aji Hartato. Selanjutnya, kedua PSK tersebut dibawa ke Mapolresta guna diproses.

“Keduanya didata dan diproses lebih lanjut dengan dikenakan sidang tipiring. Operasi pekat akan gencar dilakukan di Kota Jogja. Terutama di tempat yang di dalamnya terdapat kegiatan tidak semestinya dan bertentangan dengan hukum,” ujarnya. (rid)

Dua Pencuri Motor Ditangkap di Tempat Berbeda GONDOKUSUMAN - Jajaran Satreskrim Polsek Gondokusuman berhasil meringkus 2 pelaku pencurian sepeda motor vixion milik Slamet (21), warga Gunungkidul. Pencurian dilakukan keduanya dengan modus mengancam korban terjadi pada 19 November 2017 di Jalan Trimo, Kotabaru, Gondokusuman. Kapolsek Gondokusuman, Kompol Solichul Ansor melalui Kanit Reskrim, Iptu Bambang Dwi Mulyono mengatakan, usai mendapat laporan dari korban terkait kejadian tersebut, pihaknya lantas melakukan penyelidikan. Penangkapan pelaku pertama, Joko

Layanan 3 in 1 Ditargetkan hingga zz Sambungan Hal 13

Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Yogyakarta Sisruwadi mengatakan, layanan ini mengadopsi pelayanan dari Kecamatan Danurejan. Setiap kelahiran baru akan langsung memberikan dokumen nomor induk kependudukan, perubahan di kartu keluarga, akta kelahiran, dan kartu identitas anak. “Di Kecamatan Danurejan sudah bisa terlaksana de-

(25) warga Sewon, Bantul, berawal dari pemberitahuan Polsek Kasihan yang menngamankan seorang pemuda saat operasi kendaraan bermotor yang tak dapat menunjukkan surat-surat kelengkapan sepeda motor yang dikendarainya. Kecurigaan pihak Polsek Kasihan bertambah ketika sepeda motor yang dikendarai pelaku ciri-cirinya sama dengan yang dicari. “Pelaku pertama kena razia kendaraan bermotor yang digelar petugas Polsek Kasihan,” kata Bambang Dwi, Senin (27/11).

ngan baik, disana kelahiran baru juga langsung mendapatkan buku kesehatan ibu dan anak,” ujar Sisruwadi, Senin (27/11). Ia menjelaskan, layanan 3 in 1 ini telah berjalan satu bulan lebih di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Yogyakarta. Pihaknya tengah menggencarkan agar layanan tersebut bisa langsung diakses masyarakat di kecamatan. “Nantinya, layanan ini akan diterapkan di 13 kecamatan lain sehingga seluruh kecamatan di Kota Yogyakarta dapat memberikan layanan ini. Tujuannya memudahkan masyarakat

Ternyata setelah kami datangi, motor itu jenisnya sama dengan punya korban, tapi catnya beda. “Lalu kami cocokkan nomor rangka motor dengan data, ternyata sama. Pelaku kami bawa ke Polsek Gondokusuman,” imbuhnya. Setelah digelandang ke Mapolsek Gondokusuman, pelaku mengakui jika sepeda motor tersebut memang hasil curian bersama temannya bernama Dimas (21), warga Sleman. Berbekal informasi tersebut, pihaknya langsung menangkap pelaku kedua di daerah Terban. (rid)

memperoleh dokumen kependudukan untuk bayi yang baru dilahirkan,” katanya. Untuk dapat mengakses layanan ini, warga cukup meminta surat pengantar RT-RW dan diajukan ke tingkat Kelurahan untuk dilakukan input data. Dokumen bisa dikeluarkan di Kecamatan. Sebelumnya, warga harus mengurus satu per satu dokumen kependudukan tersebut mulai dari perubahan di kartu keluarga, akta kelahiran dan kartu identitas anak. Sisruwadi berharap, akses layanan “3 in 1” di tingkat kecamatan sudah

dapat dilakukan pada Desember atau paling lambat Januari 2018. “Persiapan yang dibutuhkan tidak terlalu sulit dan saya kira semua kecamatan mampu melaksanakannya. Nanti, Kecamatan Danurejan dapat berbagi informasi mengenai mekanisme pelaksanaannya,” tuturnya. Sisruwadi menambahkan, masyarakat yang mengakses layanan ini sudah dapat memperoleh seluruh dokumen kependudukan yang dibutuhkan dalam waktu sekitar tiga hari apabila seluruh syarat yang dibutuhkan dipenuhi. (gil)


SELASA PAHING 28 NOVEMBER 2017

HALAMAN 15 SABTU LEGI

TEPAT MEDIA ROMOSI P UNTUK S ANDA I N BIS

19 AGUSTUS 2017 www.tribunjogja.com

BATU BATA Batubata kecil550rb,besar600rb sudah sampai lokasi!Pasir900rb ,batu700rb/truk.085643283834 B00001.2017M298386-3

CANOPY Berkah Specialis Canopy Hrg dari 200 Garansi 5Thn.WA:081325209457/ 081804775758 Ukur Gratis B00002.2017M299767-3

Canopy,Galvalum,pintu pgr minimalis, tempa,FoldingGate Dll.0851005 66898 timur stadionBantul B00692.2017.301129-3

Cnp bsi+atp plycbrnt/glvalum170/m pgr225 pntpgr325 trm brs grns.BarokahJayaLas082221486771 B00001.2017M301287-3

Folding berkwlts295 /alumunium partisi&kusen /rolling215 /canopy160 /b.ringan100 /pagar250 /kontruksi/servis085105616000 B00001.2017M301120-4

Promo Canopy baja ringan 170rb/ m², 1hari selesai,awet,rapi,kokoh, garansi:Budi 081915240674 B00812.2017.300577-3

ELEKTRONIK LAIN-LAIN Cash/Krdit trmurah TV LED klks Mcuci AC DVD Spk PS alatRT Game camera MT Haryono24(387021)

tribunjogja

@tribunjogja

BIRO JASA Ani Urus:IMB,SIUP,TDP,IPT,CV, NPWP,Paspor.H:082134801025 Kami siap datang ke tempat anda

@tribunjogja

PERCETAKAN

tribunjogjaofficial

TRANSPORTASI Daftar GoCar Resmi area DIY.Lsg aktif No Antri.Fresh/Exp/Suspend Bisa.WA 085866989722 B00001.2017M298750-3

B01126.2017.301665-3

PENGOBATAN Zone therapy (khusus penyumbatan) by Toni Liem call/sms 0818279229(WA)/085228073158 B00002.2017M300160-3

B00812.2017.298339-3

B00812.2017.300842-3

HP Dbli Tnggi Hp 2nD Mu All Merk! Android,Apple,Tablet,Dll!Siap Jmpt StiapHr!H/WA:085848264320

Nikita Masage sensasi pijat lulur dijamin fresh n rilex hub WA 087734599650/bb:dba44ddd B00896.2017.301652-3

Nita 19th.segaklanya nyata utk anda.Kirana Ringrud sltn.kss ditmpt. SMS/WA 085600399914

B00830.2017M299198-3

Ahli gigi Jl. Wonosari km 5 Ketandan, Banguntapan Hubungi: 0817 260624 – 081327696693

CLEANING SERVICE Brshkan Kmr Mndi Wstafel BatUp Closet brkerak kotor hitam. Hub:085228739434 bersih terbukti

B00002.2017M300762-3

Pijat full body treatment buat lelaki dgn pemijat/terapis pria tempat bersih:081336124175

B01347.2017M301785-3

AhliGigi Muza psg gi2 palsu&behel brgrnsi&brkwlts hrg promo mul 45rb 087839090836 Kotagede

B00002.2017M299283-3

PERCETAKAN

B00002.2017M297244-3

Pijat kebugaran tng wnt muda.Rasakan sensasinya dijamin puas 80Rb 087839276882

B01347.2017M300651-3

GIGI PALSU

B00001.2017M301318-3

Dijual murah HP baru Samsung Galaxi J pro.cuma 750 ribu.Hub:085640957166

B00002.2017M300730-3

Pijat Tradisional & Refleksi Sumber Kasih Pandean Sari Barat Kec Depok no 083128677799

B00001.2017M301172-3

B00002.2017M301728-3

Rumah Canopy:Besi&Stenlis 225300 trm gnt atap,pagar,tralis,grs.Luar kota Ok: 085200362536 B00002.2017M300044-3

Spesialic Canopi Bj Ringan:110 ,Galvalum=75,Gypsum.Toko Satria. H:087835318666/081328292559 B00002.2017M300040-3

Pijat trdsionl Amel cpk2 krk llr Wonocatur lmpu mrh blokO ke sltn300m knn jln 081903472300

MUSIK Servis keyboard,jual sparepart keyboard IC,LCD,touchscreen dll.SMS/ WA/TELP 0856-389-5172

B01347.2017M301594-3

Pjt Enggal sht mlyni pjt llur,ksleo, urut,krik.JlYk-Wnsri km11 Kidfun kTmr.Anis081329040242 B00002.2017M299275-3

B00001.2017M298017-3

GYPSUM Bkh Gypsum jln Wts km 4,3.Jual bhn & pmsngn 50rb/m2 bjrgn 110rb/ m²Garansi 10th.08122751491 B00001.2017M300592-3

Grosir Gypsum,bahan2,pemasangan Punokawan Gypsum Jl.Palagan TentaraPelajarKm9 phone 869865 B00812.2017.301511-3

Sriwijaya gypsum Seyegan.Mgrjkn gypsum,bj ringan,cat.Hg 45rb/m grs 10th.tlp/wa081329623482 B00001.2017M298770-3

ANGKUTAN ”taxibarang jogja” js angkut dlm&luar kota tarif mlai 50rb 0812.1520.2888/ WA0877.3989.1888

SEDOT WC ’Murah/sdtWC,penuh,bntu/ahli smr/ svs PomAir/087739394535,Gamping /085641590049 Janti,Maguwo

HERBAL Dapatkan Berat Ideal;di3Hr Pertama sdh terasa,Hrg75-300Rb WA:0815.803.5872

B00812.2017.298195-3

B00002.2017M301696-3

Jasa Angkut Murah Tarif Dlm Ringroad 50 ribu Telp:085729991818 / 087729991818

085100419954 sdtWC,smrBorDlm,sal Bntu Semaki-Wirobrajan P.Zahid 081215501288 Jl.RingroadUtr

Obat Pria Dewasa No Efek Samping.Thn Lama 4jm.Hrg: 100rb.Bs Antar Brgransi H: 082323235953

B01126.2017.301495-3

B00812.2017.298197-3

B01126.2017.300090-3

Ahli SdtWC,SalBntu,SmrBor/Suntik ,Gali,svs,pomp air.P.Mur Yk 085100442374/0817228556 LsgDtg

SusuNabati plancarASI mama soya tbktiMnmbh kwnts&kwlts ASI.Di Apotek/Mnmkt tdkt 0817278232

B01347.2017M300200-3

ARSITEK Biro Arsitek& Kontraktor.Specialist Perencanaan~Design dan Pe ngerjaan:Bangun Baru/Renovasi Gedung,Rumah Tinggal, Ruko,Kntr,Villa,Cafe Resto, dll. Konsultasi Gratis!Hub:0812 7946 2666,kami siap datang INTERIOR

B00812.2017.301817-3

Ahli sedot WC saluran Buntu.Svs pompa air.085105013870 Jombor.085643965557 Janti.Pak Fandi

Jasa Gambar IMB-Jasa Gambar Kerja-Jasa Hitung RAB,Kcl/Bsr,Lantai 1-2 H:082299113311

Sedot WC Armada Tanki 0851 01428993/085729400769 bersih cpt mrh wastafel.Sal mampet B00001.2017M301670-3

SedotWC/kurasWC/WC mampet 0818282016 Jl.Bantul-Jl.Godean 085103127999 Kalasan-Jl.Wonosari

B00692.2017.298179-3

B00812.2017.298739-3

SKRIPSI A’Siap bantu skrpsi,tesis&dest all jur.Era(Jl.Janti Gdngkuning blkg STTL)551461/0818277603

B00002.2017M301604-4

KAYU JATI DAMAI Tajem,psnan kusen, pintu &jndl khss jati perhutani 081392707079 www.jatidamai.com B00812.2017.300578-3

SWALAYAN Pintu Jati 295rb,mhni 200rb,kusen jati 59rb/m.Mulia Jati Jogja 08122771627 B00896.2017.301656-3

LAIN-LAIN Jual murah bekas triplex 9 mm bambu 4m usuk 3m borongan lihat cocok antar.087738733602 B00001.2017M301682-3

ALUMUNIUM Muria alumunium kusen,jendela,pintu,partisi,macam2 kaca.Tlp/ WA 085713332126

B00812.2017.301818-3

Cv Ata:Kontraktor Bgn bru&renovasi dg pembyran sd 10th/trmin kontruksi baja,klmrenang,interior. 081804227028/085103003419

B00002.2017M299453-3

B00001.2017M301549-3

SdtWC/salBntu/smrBorP.Mugi. H:087739270571 Jl.Godean/Gamping SVSPompa Jakal085327539598Cpdt

BANGUNAN Bengkel Rmh, Anda Bth Tkng Profesional Hub P.Yanto HP&WA 081227116883. Sms aj kami datang

Harga grosir/ecer macam2 alat listrik.Kunjungi:Berkat Listrik di Jl.Juminahan 3 Yogyakarta USAHA Ju a l k u l ka s , 2 bu a h g e ro b a k m i e aya m , e ta l a s e ke c i l 0 8 12 7 0 0 5 0 5 7 7

SM Desain menerima:Jasa gambar, bangun baru,renovasi,urus SHM,IMB.Hub 085642969987 B00001.2017M299989-3

B00002.2017M301772-3

Menyediakan Bahan Bangunan Berkualitas,Partai Besar/Kecil Siap Kirim,Hub:087838227819

Gbr design/IMB plksanaan renovasi rmh kost dll.konsul&surve lokasi gratis&jjr.085868398654

B00001.2017M300824-3

Markaz bantu skripsi tesis olda dsrtsi grs nego Plumbon,JEC ke brt lalu keutr 081227845566

B00002.2017M300056-3

Js Perbaikan Rmh Bocor TalangDak dll.Minat sms TukangLgsg 08180432219/085848433921 Garansi

B01347.2017M293772-3

B00002.2017M299800-3

SPIRITUAL Ustz Mur:Lepas Penderitaan,Sgl Problem,Perselingkuhan,Jodoh,Usaha,Jabatan,dll.087825454858

Suntik beton atasi beton bocor retak keropos.H: Pak Dwi,CV.Gardita 0274-372487/08122742964 B00812.2017.300393-3

B00002.2017M301738-3

Trma Dsain 3D/Gbr.Krj/Hit strktr/ ijn IMB/IPT/UKL-UPL/Bgn/Renov Rmh/Ruko.H:08121570274

B00001.2017M301122-4

Samudra alumunium,trma pasang baru,bongkar pasang,srvs,roling door,folding gate,kusen dll.Buktikan murahnya.082313823566

OX Parabola agen resmi,smua TV brlangganan sedia CCTV prltn MATV u/ hotel dll.Jl HOS Cokroaminoto 70.H:563850/0811283040

B00002.2017M301731-4

BAJA RINGAN Asia Perkasa Truss Bajaringan Yogyakar ta harga mulai dar i 105.000/m² telpon 081329307272/081903755727 B00001.2017M301152-4

Baja Ringan 100rb/m² SNI,hitgn softare,grs.CP/WA 085729126685 B00001.2017M299991-3

Baja ringan:pmsgn cnpy,atap rmh dll,djmn murah brkwlts garansi.087738992347/081333120300 B00001.2017M298208-3

Bajaringan KMPtruss, C.75-75 SNI 105/m2 trpsng grsi 10th Hub : 082152630036, 081915223666 B01347.2017M298997-3

B00002.2017M299837-3

B00001.2017M300806-4

Pasang Parabola Indovision. Okevision. Top TV. Hub. Didik 08132494-9451

B00002.2017M299839-4

GPS GPS Tracker(mobil): 1,4/(motor):800-1,2/Pkt CCTV 4ch:2Jt. Brgaransi.081804071940 B00692.2017.301646-3

TV Dibeli Kulkas, Mcuci, TV, LED, LCD, Kontan! .Hub: 0851 0040 0233, WA : 0878 4822 2228 B01347.2017M301106-3

B00002.2017M298480-3

”Akurat Mengatasi Tlat Bulan”trbkti 1x pke obat djmn tuntas. H”08778800-6996 gransi 100% B00002.2017M298482-3

”Aman tanpa efek samping”spcial obat telat bulan dijamin 100%-tuntas gransi H:085729925777 B00002.2017M299316-3

”Obat tlat blan&lncr haid”djmin 1-2jam lsg tnts100%,amn tnp ef’smpg(grnsi) H:0857-2777-5454

B00002.2017M300658-3

Obat telat bulan asli kw1(Depkes) aman,tntas,brgrnsi,no tipu2. bs dtmpat. H: 085740662009 B01347.2017M301447-3

PENGOBATAN Dini and Friends mesage rilex,sopan ramah dan cantik khusus panggilan hub:089647665814

B00074.2017.298176-4

B00165.2017.298710-3

MONEY CHANGER

REKLAME Ahli huruf timbul stainlis galvanis kuningan acrylic neonbox huruf menyala H:087739397171

Pjt capek drh tnggi vrtigo asma keluhn p/w B.Parmi blkgSPBU Singosaren Js60rb087838287965

B00002.2017M300471-3

REPARASI ”Servis TV”Panggilan=LED &LCD! Langsung Jadi”Mudah&No Repot” Budi=Telp&WA,Tel=085228491818 M=085782491818,X=081703491818 B00001.2017M300610-4

Ahli&cpt dtg:Mcuci otomatis/LM Kulkas,sokis,frezer,AC. Bejo Teknik 0817277569/081223457569 B00002.2017M300644-3

Ahlinya service khusus Kulkas& MesinCuci otomatis 081328711780 /085106165064 Mandiri Jaya

B01347.2017M299783-3

SUMUR BOR ”Mbah Trimo Tkg Bor Dalam0150m”alat sndri psg-svs pompaAir sgl merk sdt/WC/sal buntu grnsi 1th085102166637/081904000037 B01347.2017M300529-4

’PakarBikin SmrBur tmbsBatu!Atasi cmar/kering/svsPom airSgl merk! Wijaya Palagan.087838555365 +Godean.081391572221 gglGrts

B00002.2017M301734-3

Trapi kluhan pria/wnt mtde pjt js60rb djmn smbh tnp obat H:B. Rub081804381859(trpi beneran)

B01347.2017M301312-3

Pjt trdtional fulbody khs pria dws dtmpt/dpggl.Kmdlm Aryo 35th&Pak Ali50th.HP/WA0817252055 B00001.2017M301688-3

Sekar Arumbi jln.Paris km13 kusus pijat capek & terapi dgn 2 terapis. Hub 085725676993 B00002.2017M301577-3

Sella mssg all in FulSrvs AdaTmpt 081809028333 keibuan curhat dtmpt bs Pjt CptDtg&Buktikan B00002.2017M298577-3

Sgala mcm pjt 80rb&trapi ttk kjntanan,dg trpis yg prfesional,cntk,rmh&sbr. Tlp:087731385247 B00001.2017M299973-3

Spesialis pijat khs laki²,Jl Paris km15,Patalan,Pom bnsn kslt.Ibu Reni Bariah,081390233408 B00002.2017M301391-3

Terima Massage Di Tempat. Tempat Nyaman Halaman Luas. Hub: Rara 0813 9422 4157 B00692.2017.301644-3

Tiara 0813 9546 7373 massage call sabar ramah sopan pelayanan memuaskan kss dpggl ok! B00002.2017M301706-3

Tiara 20th 087821007206 pijat di t4,ramah,sabar,cantik,mungil. Datang y! B00002.2017M301062-3

Topitu.Pjt kesehatan(panggilan &dtempat,50rb 1,5jam.Pijat&terapis pria)Sms&wa:082328309687 B00001.2017M301839-3

Trm Pijat&Lulur Pria/Wnt ditempat, Ramah, Sopan,Tempat Luas&Nyaman, H: Omah Sehat 087825462325 B00692.2017.301798-3

Vivi massage rmah sbar full servis djmn puas.Pon 081809749333(NO SMS)hny paggiln hotel sja B00001.2017M301153-3

WonderfulMsg kpster mantap,Jl. RRbrtP4anDemakIjo keutr2km,tmr jln(sblmslknMtrm)085643030463 B00812.2017M299521-3

SALON Sln Aracely Prwtn Rbt/Klt.Kolong Jmbtn Janti plg sltn Brtny Pas. 087838443736,Blok O ke Utr B01126.2017.301145-3

New Geisha Sln&body tretmen brt p4an Demak Ijo 300m stlh jmbtn utr/ knn jl dgn 5 traps muda aman,88mlm,087838235199 B00002.2017M298831-4

B00002.2017M300458-3

B.Tamara2 cpk kseleo Prt tdkenak krik.Bk TiapHari Pr4n RR JlWonosari kbrt 50m081567820005 B00002.2017M300461-3

Bowo32th (satpam)terima pijat capek dit4/panggil.Bertenaga.Dijamin fresh&beda.087731387048 B00002.2017M298797-3

BuRani40thpthcntkgemuk,span&rmh profsionl memjt.Dtg & buktikan Edelweis msg jl Wates km5,5.085647912940 B00001.2017M301686-4

Bu Wiwin spesial pijat terapi pegal² dan capek, Jl Parangtritis KM 15,5. Hb: 0821 3884 8584 B00002.2017M296357-3

Christine Massage(44)087738707207. mlyni pjt cpe2,ksleo,klhn pria. Sbr,spn,nymn,bsCurhat.dt4 B01347.2017M298994-3

Dahlia massage, pijat sehat pria dan wanita Jl.Wonosari dpn Pasar Wage Hub : 085647155268 B01347.2017M301828-3

Hesty massage melayani pijat capek2 urut dan kerik HP081227063106 bisa ditempat & dpanggil

B00002.2017M298435-3

B00812.2017.301139-3

B00198.2017M301605-3

B.Sum trps cpk kseleo perut tdk enak krik.Tiap hri bka P4an Gedongkuning ktmr.085801292164

B00002.2017M301568-3

B01347.2017M301598-3

Spesial Pembuatan Sumur Bor Cepat Murah Telpon Langsung Survei.Hub:081254510433 Sukses Air

B00002.2017M301257-3

Anggun mssge mlyni pjt cpk2 ksleo urt krik TmrPLN Rjwnngun 087836188700/082217309445noSms

Terapi mengatasi ED&lmhsyhwt 1jam lbh 100rb.Reflexi 70rb,Msg 1jam 80rb.Hb:085878954510 Lia

Trpi keluhan kjantann hprtensi hpotensi vrtigo diabet P/W js 70rb 1jam B.Ambar087738856000

B01347.2017M300364-3

Anggik masag fulbody,rilex,fres ,ramah,sbr,cantik.Pin:DD7846A4 Tlp 087821007207 Area jlMglg

Erninda trm msg.sabar&ramah dijamin fress.minat:wa 082329301794/ phone 087834240713.non sms

B00812.2017.298907-4

Kulkas..Kulkas..! Spesialis servis kulkas Panggilan(Grs)tlp: 081 804198271/081227896526 B00002.2017M300248-3

Terapi diabetes dan masalah lakilaki. Hub: 081915549382 Bu Rita no SMS

_Suntik sumur timba,bor,sumr air brsih/resapn air,sdt wc/sal mampt. Hb:085102533744(Murah) Ahli smrBor20-100m suntik svs pompAir smr gali salurnBuntu P.Nur 081226561001 Blawong24jam

B00002.2017M300042-3

B01347.2017M301794-3

ObatKuat,Viagra.PmbsrPns, Ham merofThor,Vimax,TitanGel.Prngsng W.Alat Bantu P/W.AZAY: 087739300704 Jl.Mglng Km12.

B00896.2017.301655-3

B01347.2017M299493-3

Anda ingin fresh & rilex hub Mb Laras no.HP 087731377356 WA 081903954719

Aquarius Reflexy pijat 70rb/jamutr psr cebongan 50m knan jlnNEW 4 terapis 087839241530

B00812.2017.301813-3

Mau Pasang Iklan di Tribun/KR/SM/ Solopos/ Kompas SMS/WA:0851005 44243 Jl.Godean Km6,5Muraaah

B01347.2017M300964-3

Anda capek mau pijat....? H u b u n g i : D e w i H P. 0 8 7 7 38937039 di tempat

B00002.2017M299318-3

B00002.2017M301576-3

BIRO IKLAN ’Trm Psg Iklan Tribun/KR bs SMS +WA,Spnduk,NeonBox,B2D,Jl Ontorejo9Wirobrjan Yk081227919789

Anda capek & stress mau pijat & rilex? Hub:Yu Parmi HP082136106297 bs ditempat & dipnggil

Agr Haid Lncr&Tlt Bln”solusi cpt atsi tlt bln&lncr Haid 2jm lsg tnts 0823-2556-8885(Grns)

Kami bantu therapy keluhan kejantanan anda n akupresure bu. Ari 087838619261

B00692.2017.301792-3

CCTV CCTV400rb,ip wifi 700rb,2cam 1,9jt,4cam 2,9jt,GPS lacak kndaraan 800rb/1,4Jt.Trm srvis&Bs Krdt,081390624333/087739226000

OBAT ”085643643627”Obat mujarab khusus lancarkan telat bulan.2-3jam tuntas(jamin original 100%)

B00001.2017M301857-3

B01126.2017.299060-3

ANTENA Antena TV 250K,P.Mini 700rb, Parabola jaring 1jt,bs krdt&trm servis 0811746432/0816664821

B00002.2017M300456-3

Ibu Ida special sembuhkan lmh shwt,ED&bsrkn Mr.P Dijamin tuntas.085601939252/089672104375

B00002.2017M301488-3

B00001.2017M300626-3

Persada(alumunium)kusen/partisi,jndl/pintu,kaca,rollingdor(besi) pgr,tralis,folding gate,canopy,tngga,balkon.082227997666

B00002.2017M301368-3

Ahli pjt BuTamara dg3trpis cpkKctit krik Prt.Tiap hr bk tmrPLN Rjownngun drmh.085713331980

B00812.2017M299255-3

B00812.2017.301819-3

’Mnjakn tbuh anda dg sensasi yg berbeda,terapis muda,ramah,cantik Melati SPA. 087736442623

B00896.2017.301653-3

SdtWC,salbntu,smrBor,suntik,svs PompAir.081283020606.jlImogiri, Tajem,Jakal,sewon.PakGendut

B01126.2017.299061-3

B00812.2017.300247-3

’Ladyrose massage Jln Ringrod sltn Tegal krapyak Sewon,No HP/ WA 085700765505 dg Mbak Titik

081329 5555 09 Della Massage di jamin Fresh&Rilex plyanan sabar tdk kecewa segera panggil!

B00198.2017M298374-3

SdtWC/SalBntu/SmrBor P.Yatman Jl.Wates/Gamping085100400668 Jakal/Monjali085292531172LsgDtg

B00198.2017M301463-3

’ Ladyrose massage Jln Ringrod sltn Tegal krapyak Sewon,No HP/ WA 087719020063 dg Mbak Nora

B00812.2017.301293-3

PngrsnWC cpt brsh dg truktngki khusus tdk cpt pnh lg.H:ChandraKirana12 Sagan 562858/589589

Sekecil Apapun Pekerjaan Kami Siap Membantu Anda Hub: 087838227819

B00198.2017M301609-3

”Bunga Daun” open Mey,Lusi,Ida,Lita terapis br2,fullAC,RRutr,brtUPN 082214376611/5d3eecf9

’Pijat/Kerik Tradisional 50Rb di T4/diPanggil kerumah.Mas Nur Hp:083820707334 Benar2 Pijat

B00812.2017.299737-3

B00692.2017.298178-4

PIJAT & LULUR ”Bunda Massage”” Pjt 90rb tenagawnt, sltn Casagrande DA40EBF3/HP WA 087731126885

B00812.2017.300246-3

LAB KESEHATAN

Moro Lancar,sdtWC,salBntu,svs pomAir,SmrBor 085100432762 Jl.Wates.0817228577 Jl.Mgl lsgdtg

B00001.2017M301524-7

Kontraktor rmh ruko hotel kos2an sjk 1994,brkualitas,Amanah grtis knsultasi www.hjsrealty.co.id 08118861636/085777991636

LISTRIK 450W-1,2Jt 900W-1,6Jt 1300W2,1Jt kos-kosan,Daya besar.0819 03777852--081328960707 Se-DIY

B00812.2017.301294-3

B00812.2017.299014-3

B00002.2017M301637-3

YOGYAKARTA

B00002.2017M301714-3

B01347.2017M301812-3

GIGI PALSU Ahli bikin gigi palsu behel karang gigi bisa dpanggil hub:081578 164456/087838536979 Sleman

PS4PS3PS2+Asesoris baru hrg murah,impor lgsg dari Cina-Fasa PS Jl.Monjali 157/087838973000

PIJAT & LULUR Monica 23 th trima mssge di t4 ramah sabar cantik putih.Tlp 0877 3112 1285 Nabila pjet cpk2 krk llr djmin fres JEC kTmr400m PomBensin keUtr400m (4trpis) 081904021340

B01347.2017M298694-3

Dibeli ps4/ps3/ps2/led tv/ laptop anda dengan harga tinggi, dijemput,hubungi: 0819 0418 2000

17

B01126.2017.301661-3

B01347.2017M301449-3

Jogja Sehat Massage thrps pglmn free soft drink ruang AC parkir belakang T/WA 081225447170 B01347.2017M298202-3

Lisa fresh massage 25th krj sendiri cantik&sopan trm ditmpt(buktikan) WA/SMS 085816549364 B00896.2017.301654-3

MassageTradisional Terapi Lulur mmulihkan stmina To2kWjh kss dipanggil B.Dewi 081390267799

BANK BPR WS,Kredit Murah,Jaminan BPKB/SHM.Hub Andi:0877393 14984,Pomo:087838302267 B00001.2017M301514-3

Kredit tnp jaminan khusus guru bersertifikasi, resmi&berasuransi. Info Lanjut Hub:0818209116 B00002.2017M301079-3

GADAI ”Gadai tanpa bunga Mobil/ motor+ STNK HP,tablet,laptop,TVLED, cair tinggi 087738443488 B00002.2017M298257-3

0858 7857 8464(WA)/0878 3831 0485.Gadai mtr/mobil/BPKB langsung cair,aman&resmi tnp surve B00001.2017M301849-3

5 Menit cair tanpa bunga mobil/Min motor th12+STNK HP,Laptop,TV LED,cmra DSLR.085228886251 B00002.2017M298259-3

5Mnit cair gadai BPKB mtr/mbl 93Up,Taksiran tinggi,resmi OJK. Syrt dbantu,Heni 087739577771 B00896.2017M301726-3

Bth dana mddk cpt&lgsg cair.Jaminan Mtr+STNK/BPKB Mtr aman&resmi. 085100875853/087838100580 B00692.2017.300954-3

Dana cepat Talangan Per3 bln dng jaminan SHM Tnh/rumah di Jogja #087838611395 B00001.2017M301162-3

Dana Sebrakan SHM Talangan TutupCair Titip Mobil+STNK Aman ResmiH:087838796669 B00896.2017.301659-3

Dna lsgcair.Jmnn BPKB/ttpmtr/mbl+ STNK.Amn&dpt cshbck.JlGodean Km4.085747000838/087738829877

B00002.2017M301750-3

B00001.2017M299083-3

Mbak Anik pjt cape2 lekas sehat RR timur dpn garasi Damri msk 3 rmh keTmr Hub 082134376450

Gadai BPKB mtr/mbl cukup KTP,KK 1jam cair No BI cek No surve pendatang ok SMS 087739333373

Service TV pnggilan kerja dtempat sgala merk TV tabung LCD LED. H085290046251/WA08995089918

B00002.2017M301669-3

Kmi bli hidup/mati TV/LCD/LED/ klkas/PS2/3/AC/dll Trm borong kmptr rosok/jadul:082133758103

B01347.2017M298840-3

B00896.2017M301724-3

Svs pompa Air SedotWC 24jam Bor Sumur 12m-150m Sal Buntu H. Bayu 087838452245 Jl.Monjali

Mimin Pjt sht cpk2 e.d dll dtmpt ramah 081548267782 JEC keTmr200m blkg pom Bnsn keUtr 100m

Lngs cair jmnn BPKB mbl/mtr NoRiject proses dbantu pasti ACC cair tinggi,Elsa 087738088883

B00002.2017M301586-3

B00002.2017M301564-3

B00812.2017.298740-3

B01347.2017M301277-3

B00896.2017M301720-3


HALAMAN 16

SELASA PAHING 28 NOVEMBER 2017

TEPAT MEDIA ROMOSI P UNTUK S ANDA I N BIS GADAI

KREDIT BU Jaminan BPKB Mtr/Mbl Th90 TOTanpa Pot..Aman Resmi CepatH.087838796669

PEMBIAYAAN Anda bth modal KSP Primadana solusinya.Resmi&Djamin Aman,bunga rendah,BPKB&SHM.0274 555123

Butuh dana modal usaha?Jaminan BPKB/Sertifikat.Cepat&murah.H:Ari 083840120708/08174113655

Butuh Dana?Jaminkan BPKB,resmi, mdh&cpt,tnp BI Cek,bs take over. WA 081393913708

B00896.2017.301658-3

B00001.2017M301480-3

Cukup dg Jaminan BPKB/Sertifikat.Kebutuhan dana anda tratasi. Prss cpt.Anggoro 085729547987

B00001.2017M300126-3

B00001.2017M299970-3

Khusus BPKB Mobil Th.2000up,cair max,proses mudah,bs Take Over,Plat bebas.085814815942/WA

B00002.2017M301081-3

B00001.2017M301487-3

Dana cepat lgs cair jaminan BPKB mtr&mbl,pajak mati,takeover bisa,resmi 24jam:087738690222 WA:081315690799 pin:D2C25CD7 B00002.2017M301075-4

INVESTASI Kantorku Terima Invest 50Jt Jasa Tiap Bln=2.500.000 Bonus=Bisa Pinjam Pakai Mobil Cepat Hub= 08977766125 Resmi dan Aman B00002.2017M301573-4

Dg invest 107jt dpt rmh 130jt1th jual kembali 195jt.SMS/WA:”Rmh” ke 085773072739 B00198.2017M299002-3

KARTU KREDIT Gesek tunai fisik/online visa, master,jcb. Fee mulai 2%.Booking& reservasi Hub:WA,Telegram,Hangout ,BBM:087803850585(no sms)

Dana tnai KLT 5mnt BPKBMtr/Mbl Prsscpt Dibnt,CairTnggi BngMrh. Heni 087739577771/0811275992 B00896.2017M301722-3

Gadai BPKB mtr/mbl cukup KTP, KK langsung cair NO BI cek NO survey.Hub: Helen 087821300110 Jadi anggota Kop Indo Bersatu dibantu modal tanpa bunga.SMS/ WA:”KIB” ke 085848906132 B00198.2017M300204-3

Kembangkan usaha dgn system Syariah.Mudah&cpt.Jaminan BPKB/Sertifikat.Santoso 081904183858 B00001.2017M301460-3

B00001.2017M300624-4

B00002.2017M301402-3

Pembiayaan berbagai kperluan anda melalui Bank Syariah.Jmnn BPKB/Srtfkat.Ricky 08562503808

Jasa tutup kartu kredit /KTA hanya bayar 30% hutang lunas 100% legal 081281539552 tinah B00692.2017.300221-3

PELUANG USAHA

FOTO COPY Jual Foto copy all type paket usaha awal harga mulai 12jt.H 0822 2135 0698/0878 3986 3596

LAIN-LAIN Dprlukan sgr Mitra Usha Ind/Prdgnan Pkrjaan dkrjkn drmh hsl bs 720rb/ minggu H:089671668167

Mulai 20jt FC PROMO TERMURAH. Ready stock Canon IR 5020/5000. Minolta 350/521/601 H:081914601912

Grosir&eceran bubuk minuman choklat,kopi,milkshake.Kami menyediakan paket usaha es coklat mulai dr 1,5Jt anda bs jualan.Hub 082230000242

B00812.2017M299250-3

B00074.2017.301618-3

GENSET

B00002.2017M301771-3

B00165.2017.301810-3

B00002.2017M301171-5

Mau penghsln tmbhn smp milyrn barokah tnp riba,resiko 0% hdri seminar gratis.085730922222

LAPTOP Dibeli terus Laptop/DSLR/LED/PC/ Smartphone/dll segala kondisi.SMS/ WA:087738844475/2B5B18E7

B00001.2017M300684-3

Miliki usaha Franchise Dawet Ayu hanya 5,3Jt sdh siap jualan.Kami berikan “Rahasia”jualan omset 500rb/hr.WA 082139423670

B00002.2017M299405-3

Kmi bli hdp/mati laptop/komp/TV/ LCD/LED/AC/Mbel/sofa/lmari/dll brongnOK 082133758103 SMSOk B00002.2017M301588-3

PAKAIAN

B00692.2017.301474-3

Kredit jaminan BPKB motor Take over bisa Plat luar pajak mati bisa proses.Hub 085865720886

Gestun 2,5% Buka Tiap Hari Senin sampai Sabtu jam 09.00-16.00 WIB. Hub:081391316899

MESIN & ALAT BERAT

Solusi Kebutuhan Laundry anda sedia pengering gas,mulai 4Jt.Bergaransi:081904210892

B00002.2017M301252-5

Ush jd penyalur subsidi rmh mrhdibantu modal 20jt u/7 org. SMS/ WA:”mdl” ke 085848906132

B00074.2017.298675-3

B00198.2017M300081-3

B00001.2017M301499-3

AGEN Pst Grosir/Ecer Mesin&Refil Pnghrum Ruangan Aroma Trlngkp OLISER Jl.Simanjuntak 18 582962

Waktunya Invest Di Uang Kripto. Profit s/d 30% / bln. https://hextracoin.co/register?referrer=Nur121 WA: 0821 3603 0330 B00165.2017.301543-4

B01126.2017.299055-3

B00002.2017M298263-3

B00001.2017M301509-3

B00001.2017M301484-3

’Butuh dana cepat titipkn motor atau mobil anda pada kami atau BPKB,prosesCpt.087838632727

KUE/BAKERY Terima titipan jajan pasar snack roti basah/kering tempat ramai strategis H:08122557781 RUMAH MAKAN Free Hikaru Sauzie Roll,min 70rb, Yoshihiro Japanese Kitchen.Open 09.00-21.00 0818-276-533

B00812.2017.299012-3

B02387.2017M301830-3

B00001.2017M301468-3

LAIN-LAIN Anda ingin punya usaha ygAUB(AmanUntung-Bebasrepot) SMS/WA:”AUB” ke 085848906132 B00198.2017M298999-3

Bisnis nabung 1jt,ajak tmn,dpt bonus 10jt/bln.3inetworks.CAR.Salimgroup.081298539429 B00001.2017M301530-3

PROPERTI

RUMAH DIJUAL

RUMAH DIJUAL

RUMAH DIJUAL

AGEN PROPERTI ArmelProperty bantu jualkn rmh. Tnh.dsita bank.Kejerat riba inshaAlloh cpt laku081328027701

Subsidi rumah mrh 123jt dg angstnp bunga 685rb x 180 bln. SMS/ WA:”Sub” ke 085848906132

Rmh br 325jt KT3 KM2 Psr Godean keutara belakang RS Aturot H:0878 39 987654/08222 53 23456

5Unit strtgs JlImogiri Barat Km5 Ngoto&Km8 Bibis,jln aspal papasan LT110&116 T.70 3KT 2KM Carport 2mobil LantaiGranit 625Jt Nego 0818465555/0811252525

B00001.2017M301527-3

Siap membantu jual/beli tanah dan bangunan di Jogja.Hubungi:Bpk Rahmat 087738356503 B00001.2017M300808-3

APARTEMEN DISEWA Apartement Studentpark seturan full furnished Ls40m² FasMewah. Yockie:0817275777/0817758608 B00002.2017M301082-3

DICARI Bth info kontrakan rmh segera,ada PerabotLgkp,KT min3,lok strtgis.08995829729/081326286871 B00002.2017M301578-3

Butuh Tanah cpt Pekarangan utk Kavlingan Luas Max 2000m² hrga max 1jt/m asal bs ditempo pembayarannya kt siap ambil syrt cck lok khusus barat slmn 081398693058/087836605324 B00002.2017M301675-6

Cr Urgent Sewa Gdg + Kntr,Luas min 500m2,Truck Fuso bs masuk, WA: 08995829729/081326286871 B00002.2017M300361-3

KOST Kos AC KmDlm Furnish Garasi Kota Jln Utama Pakualaman byr/bln dkt Halte Trans 081392880167 B00002.2017M301073-3

Kos kyti mhswi ckp bw koper.AC, TV,MsnCc,wifi,wtrheater,prkrluas. 1.25jt/bl dkt Hartonomal,Htlmarriot gejayan.085101493700 B00001.2017M300421-4

Kos Putri Pasutri KMdlm AC noAC Fas Lkp dkt UMY PKU utr PsrGamping ParkirLuas 082133616141 B00002.2017M300702-3

Menerima kamar brsih kost putri.Suryowijayan(depan Soto Pak Marto Tamansari).H081931707816 B00002.2017M301254-3

Murah Kost kel pstri 300rb-500 rb /bl pav 800rb/bl minggiran dkt alkid 087838611243 B00001.2017M301018-3

PutriEkslusif:SBed,AC,klkas,Air Pns,Sower dktUGM UNY UKDW Samirono JlMelati254.087837698185 B00002.2017M296205-3

Terima kost putri mslm AC kmr luas ad kmndi,lksi Perum Naga Asri Permai blok G 13 Kwarasan, Jl Godean km4,5, dkt kwsn kmps STPN H:Ariyadi 085216299338 B01347.2017M301602-5

RUMAH DIJUAL Anda Bth Rmh Mrh Tipe30 harga 123Jt Lok Bgs Jetis dan Piyungan Bantul : 087824463686 B00002.2017M301607-3

Djl rmh uk kcl3x6 LT100m listrik 900W SHM 150Jt NG.Pinggir jl aspal.di Bantul.087734240801

B00198.2017M300368-3

Barat Kasongan 300Jt,Bantul Sedayu selatan 240Jt,siap huni,cash/ KPR DP20%,WA 08175468883 B00002.2017M300271-3

Dijual Rumah Baru siap huni Tipe 36/83 275jt SHM IMB Jl Wates Km11 Sedayu WA 087738535312 B00002.2017M300278-3

Jual rmh SHM LT60m² 5Ktdr. Hrg380Jt.Dkt Lotte Mart 5mnt dr ringroad.Hub 081328008645 B00002.2017M301445-3

Promo perum Segoroyoso Asri Type 36/72=205Jt,36/80=220Jt 45/80=240Jt.Hub 081225620522 B00002.2017M299422-3

Promo Tsalasa Mulia Residence Bangunjiwo 8unit kavlng siap bangun 5mnt keUMY mulai 259jt Nego 2KT1KM SHM bs KPR,lt granit. CP:085800090007/085743340474 B00002.2017M299407-5

Prss bgn T40/108(ada 4kav)dkt fasum(pasar+bank+IGD dll)H 285jt lok Seyegan.T:081349417140

B00002.2017M301400-3

Rumah 54/120 harga 230jt Perumahan Puri Koperasi Asri A6 H:081229462310(Pemilik Langsung) B00002.2017M301629-3

330Jt Rumah Baru Selatan UMY 2Kt 1Km Carport,Truck masuk Milik Sendiri Hub:089 7373 6060 B00165.2017.298522-3

BU Rmh Prm Margorejo Asri,Tempel, 2Kt,1Km,Dpr,Grs,Rt,Trs,SHM350 ng,08562889060/087812972020 B00001.2017M301853-3

BUcpt djl rmh mewah tnh luas Srandakan Btl LT1004 LB400 KT3 mbl msk Hg450Jt.WA081808955195 B00002.2017M300893-3

Dijual rumah+tanah.Luas tanah 1017m²,rumah 150m² SHM 350Jt net area Jl.Samas H:089671937798 B00002.2017M298134-3

Djl rmh jln dpn aspal 5m,type 45,lokasi dkt Kidfuns,SHM,milik sndr hg350jt ng.081215302313 B00001.2017M301867-3

Djl rmh minimalis type45,lokasi Berbah dkt AAU,SHM,milik sendiri hrg 335jt ng.081215302313 B00001.2017M301865-3

Kav murah kwlitas T50/180 hrga 360jt utara pasar garean,shm,imb 082226227365, 089507478088 B00002.2017M301000-3

B00002.2017M301550-3

Kredit Perum tnp bunga syrt KTP KK lbr byr 2 thn tipe 36 45 54 65 110 120 WA 082236810086

Kop Perum Rakyat.Jd anggotadpt subsidi KPR bebesa bunga 120jtangs 1jtx 120bln/sub modal 120jtSMS/ WA:”Kran”ke085848906132

Rmh 2lt LT54m²(fullbgnn)330jt an pemb.DP185jt sisa tempo.Perum Gumuk Sidoarum.081349417140

B00001.2017M301178-3

B00198.2017M301319-4

B00001.2017M301863-3

Rmh T27/72 Wonosari kota Rp 123Jt cash mulai 69Jt KPR tanpa Uang Muka 08986024040

Rmh baru Jakal km12 LT173/LB55 Hg 500Jt/nego KPR 15th 3KT 1KMD dapur TP Hub 0817167453

B00002.2017M301765-3

B00002.2017M299097-3

Rumah Joglo Jati Soko 15x15 tumpangsari 3 Hg 42,5jt barangmasih berdiri.Arif:087738829898

Rmh baru SHM IMB LT/LB 78/55 strategis dkt Ringroad selatan mobil msk 400Jt Hub08112809907

B00002.2017M301614-3

B00002.2017M298215-3

Rumah type 29 hrg mulai 130Jt’an dkt Wates Kulon Progo Kawasan 2Ha SHGB & IMB.081329391565

Rmh dijual pgr aspal Kav No2 Dsn Sampaan Jl Wonosari,utara Kidfun Bangjo kearah Berbah 100m brt jln SHM milik tnh 60m rmh Type 36m Hg294jt bisa KPR DP 30% Serius SMS 085879859855

B00002.2017M301210-3

B00002.2017M299561-3

Rmh diPerum Villa Cemara Tamanan dkt Kota dkt RR T45/72 350jt nego 0895393826126(WA/Telp) B00002.2017M301023-3

Rmh L:280m,LB:180,Pompa,Listrk 900w,SHM,400Jt,brt SMA Muh Kasihan tmr UMY.0818270011 B00692.2017.301645-3

Rmh luas 120m.Lok sejuk enak nyman perum Puridomas blockC 17.H087839677272/081931789777TP B00002.2017M301709-3

Rmh siap bngn lok Tamanan Bantul T45 SHM/IMB siap,Hg 400jt bisaKPR mnt serius 083127996000 B00002.2017M301086-3

RmhBr SHM LT100/LB65.Lok Jl Imgri Tmr,Wirokerten,Bgtapan.475Jt Ng.087739126683/087700055903 B00002.2017M300327-3

Rumah baru siap huni L:93m² 3KT. Lks:Karangjati Residence Purworejo 410Jt 087838217803 Sgr B00002.2017M301071-3

Siap bgn kos2an(6kmr+kmd.dlm) LT 108m²hrg 385jt.Bs KPR.Lok brt Kampus UNISA.CP:081349417140 B00001.2017M299073-3

B00001.2017M299071-3

Rmh siap huni/bangun,bebas Biaya Adm & Notaris,Legalitas lengkap aman.HP:085741323025

B00002.2017M301407-6

B00812.2017.301506-3

PrvtMpl,Mtk,Fis,Kim,BIng,BArab,I PA/S,siap UAS/UN/SBMPTN u/SDSMA/K.H:Alfarabi/081226868818

PERLENGKAPAN RT. AC Cuci AC 50Rb tmbh freon 60Rb bnkr/psng AC 250Rb serv M.cuci/ kulkas 125Rb.Hub:082172749082

HOTEL/PENGINAPAN @ Promo HomeStay Fasilitas Hotel Harga Normal Rp.275.000/Hari Harga Promo Hanya Rp.200.000/Hari Gratis antar jemput Bandara,Free Wifi.Hub:085328779400

Sgl ttgACruang:Srv,Bkr/Psg Sw,PsgAC Br/Bks(bs TT) SelarasAlamAC: 081226954977&081804217819

Anggun 30-50rb nginap kmd dlm,TV LED 32”,free wifi,Aman.Jl Kaliurang KM 19 H:085868248449

MEUBELAIR Barkas Mebel Jual Cpt Lemari, mja,krsi,dipan,dll Jl.Bantul Km5 Dpn Masjid Kweni 08122700229

Hutama Hotel AC, km mandi, TV. Hubungi : Telp 6645766 atau 087738061411

B00002.2017M300080-3

B00692.2017.297733-3

B00714.2017M298043-3

Springbed 160x200 Grs 10th=999rb. Lemari 2pnt=550rb SinarSurya Jl.Bantul Km7,5.088802822389

B00002.2017M301083-5

B00002.2017M299262-3

B01347.2017M299491-3

Popi 70-200rb,Fas. AC,TV,Heater, BF,Swingpool,Parkir luas.Jl. Kaliurang km15 Tlp:0274-895484 B01126.2017.300817-3

B01126.2017.301663-3

BARANG BEKAS Barkas Bantul:Beli Tinggi Barkas Laptop Mebel Alat RT Fitnes TV LCD AC dll.CP:087739293678 B00002.2017M299094-3

TIKET

Mb@ Is Jualbeli brg bks siap membeli elektrnk,prlngkapan RT,etalase ,grobakdll.081904175509

B00002.2017M300665-3

B00002.2017M301279-3

KEHILANGAN Hlg STNK AB3531UY a/n Sukardi d/a Jamburejo Jetak Rt01/01 Selomartani Kalsan Sleman

TANAMAN HIAS Wit gedhe:garap taman,mangga ,durian,jambu,klengkeng,apokad dll.Hub WA/HP:08122707724

B00001.2017M301692-3

B00002.2017M301757-3

Telah Hilang STNK an Fatikah Ramadhani NoPol:AB6932SD.Jk Menemukan Hub:081804376363

HAJI/UMROH Umroh Buy 5 Get Free 1 by Garuda Direct Madinah HP / WA : 0821 3522 9270 B00165.2017.299950-3

B01347.2017M301453-4

B00002.2017M301020-3

Bank Syariah,pembiayaan u/brbagai kperluan anda.Jaminan BPKB/Sertifikat.Ridzo 085643464080

B00002.2017M301054-3

Private SD-SMA, bisa dirumah/bimbel, biaya ringan, SSI Jln Monjali,telp/ WA. 08562965475

KERJASAMA Dgn modal kecil dpt untung besar dari transaksi dua arah Resmi Pemerintah Kementerian Perdagangan Hub.M.Haris 0818152626

Pembiayaan system syariah,murah & cepat.Jaminan BPKB/Sertifikat. Hub:Irwan (0821 1238 0523) Pembiayaan system syariah,murah & cepat.Jaminan BPKB/Sertifikat. Hub:Rachmat 081804264581

Stir AlFattah Maguwoharjo.Utk pemula&spcialis orgTkut.AdaT4 khs latihan.WA/SMS085701155141

B00002.2017M301746-3

B00001.2017M301457-3

KREDIT ”Ada Dana Cpt lngsung cair jmn BPKB Mtr/Mbl bunga rngan cair tnggi bs tk over.085877005252

B01126.2017.301664-3

B00002.2017M297925-3

PsnAntr NsBox/uth ayam Pggkltn Guramibkr,tmpeng,snack8rb MaturTengkyu 4436901-087839676698

B00001.2017M301491-3

B00385.2017M301125-5

Sln 150,R pengntn 500,Jahit,Behel, Bbrshop,Sulam Als,www.kursuskusumatiara.com 087838244799

LES/PRIVAT Les SD/SMP/SMA NemTinggi/UGM/ UNY Hub:Nindya Gama JlNakulo 16A Yk 370520 HP/WA085647642944

P.Aqiqoh 1Jtan/NsDos 7rb/prasmn 10rb/Soto&Bakso u/arsn 7rb/aym krms H:Rizqu WA087839720059

Pembiayaan sistem syariah,murah, mudah,cepat.Jaminan SHM/BPKB. Hub:Nurma(085868425000)

Diklat Perhotelan.Singkat,cepatkerja, lls SMA/K, OJT hotel bintang. Dibantu penempatan. Hub :Arka Paramita Jl.Palagan Km.9,5Sleman (WA) 081578597262

Peluang Emas dpt subsidi rumahbebas bunga 10th/gratis. mau?SMS/ WA:”Emas” ke 085848906132 Prospek cerah ayo ikut Diklat Beternak Burung Puter Pelung Star Mgg 10/12/2017 Info Lengkap www.wisatapucungrejo.com HP:081802717803 Dijamin Oke

Pembiayaan modal usaha ,konsumsi.Jaminan BPKB/Sertifikat. Hub:Sarno(0813 9228 7573)

B00165.2017.300848-3

B00812.2017.301508-3

CATERING JM Ctering:bx ater2 ml25rb,bx ayam uth ml48rb,bx kendr ml23rb ,bxmkn ml6rb,prsmn,pkt nkh,dkr 085743313277/WA0895325187562

B00002.2017M301699-3

B00165.2017.300849-3

Amana Kursus Stir,www.amanajogja.com Murah & Dpt Sertifikat Telp:082134415773-085102645669

B00002.2017M301199-4

B00198.2017M299506-3

B00001.2017M301179-4

KURSUS 3 Jam Bisa Baca Al-Qur’an Lancar Dari Nol,www.amanajogja.com,Tlp: 082134415773-085102645669

Brt IKIP PGRI/UPY.JlWates km3 msk 100m/rmh 2lantai-L150m/11mmbl msk/1,1M/081229706699nego B00002.2017M298108-3

4Unit rmh mewah 1Lt&2LT siap bangun Djamarta Residence 30m dr JlImogiri Brt km7 2km dr Ringroad.Mulai 600Jtan,bebas plh design.SMS/ Tlp/WA 081393110110 B00002.2017M301387-5

BU Murah MeriahTimoho L165/200m KT4 KMd2 Grsi aman Nyaman Asri H1,250M H:087838376396 Jos B00002.2017M301094-3

B00002.2017M299136-5

Cluster 50/90 hrga dr 500jtan brt JEC,sltnAmplas,dktUIN,Bandara, Jl 4m,shm,imb.082226227365 B00002.2017M301014-3

Djl murah perum Pondokpermai Tamantirto2 103/54 5mnt ke UMY 630Jt Ibu Inong 081215407007 B00002.2017M300754-3

Djl rmh kos LT277m² LD9m SHM 10 KT Kajor Gadingan Banyuraden Dpn Poltekes Slm 085725702701 B00002.2017M300769-3

Djl Rmh mewah(baru) di pst kota,ling elit/nyaman di jl worawari no 86 baciro,LT264,LB160,full fas,Rp4,5M ng.087839410497 B00692.2017.300953-4

Djl rumah SHM LT210m LB195m 4KMT 2KM 1grs,kusen pintu jendela jati.Godean.Hub 081226555565 B00002.2017M301191-3

Djl Rumah supermewah (baru) di pst kota,link elit/nyaman di jl kantil no 8 Baciro,LT559, LB600,grasi 3 mbl,villa, bale ukir bali,kolam renang, full fasility, Rp 12M, H:087839410497 B00692.2017.300952-6

Green Purwomartani The 50/106 Hrga 530 jt, SHM IMB, Jl aspal ppsan HP 082226227365 B00002.2017M300995-3

Jl Rumah/TanahPek LB160m LT900m² LD17m,JlRy Pleret brt BalaiDesa Jambi&Bantul 085725702701 B00002.2017M300773-3

Kos19KT+kmd+rmhInduk2KT 1KM. Legl lkp.LT350.Prkr mbl Borowajan dkt Amplaz,kmps 087838687636 B00002.2017M301375-3

Mrh R tingkt LT1430m²Lb300m²Kebun/ kolam P.Bumi Jl.Wonosari Km7 aspal H3,5Jt/m 087892344884 B00002.2017M298690-3

Rmh dgn gazebo:116m2,hook,IMB, SHM.3KT,2KM.Alam Mulia Godean Km8,5.WA: 0815 686 3606 no SMS B00692.2017.300072-3

Rmh di Wojo 50 m dr RR Type 65/110 3KT 1KM dkt Kota Hg590Jt Nego CP:0895393826126(WA/Telp) B00002.2017M301021-3

Rmh G House,Kr Kajen.L 101/46 2 k tidur,dapur,carport dll H.850jt Hub 081286599971 B00001.2017M301323-3

Rmh mrh L377m SHM truk bs msk lok POM Bensin Bener msk Kt Jogja 2,5km dr Tugu 081286117383 B00002.2017M300887-3

Rmh SHM.LT/LB:120/90m.KT3, KM2,dll.Rp617Jt.Timur Brimob seltn Ringroad 300m.H:087738909777 B00002.2017M298818-3

Rmh siap huni LT100m LB70m LD8m 2lntai,4KT3KM grsi SHM/IMB Jatimulyo strgs TP 081328448749 B00002.2017M300486-3

Rmh&ruko jln prtkol parangtritis mnding LT224m cck invstasi 685jt 08122737770/087836126888 B00692.2017.301476-3

Rumah+6kmr kos LT335m Jl.UKRIM Purwomartani 50m dr kampus UKRIM 1,5M nego.WA 088216252127 B00002.2017M299605-3

TP rmh HM L264m²,dkt kmpus,jl. Lbr co2k u/ kos2an&Ruko.1M lbh,srius.085640800918(nosms aja) B00001.2017M301009-3

TwinCluster 70/140 Hg800anjt, brtJEC,sltnAmplas,dktUIN,UII,Bandara SHM,IMB HP 087839699557 B00002.2017M301004-3

RUMAH DISEWAKAN 2K.Tidur,R.Tmu,R.Mkn,Dpr,K. Mdi, Jl. Monjali dkt pst kota.10Jt, 08159456975/081286699003 B00692.2017.301791-3

Dikon.rmh br bsr LT300,LB250 di Salakan Br Yk mbl msk,PLN,air,grs 2mbl.372481/081329819141

PEMBERITAHUAN Jasa kredit macet-bermasalah. Jaminan disita-dilelang bank/koperasi. 082220518188 sms/wa B00002.2017M301736-3

KURSUS ’Kursus stir mobil Fadli murah dan bisa antar jemput.Hub:WA/ SMS081328856284 / 0274-388866

PENGUMUMAN Butuh segera Relawan Baitullah Bizaroh Umroh 2018 bebas biaya. Ulet,jujur,amanah UM/Trp 600rb. Serius hub 085643204880

RUMAH DISEWAKAN Dikontrakan rumah 3Ktd,garasi. Samirono 207.Lokasi strategis. Hub:081313888568/08176569133

TANAH DIJUAL BU SHM pek ±1000m² bsa stengah 28mx36m Lendah KlnProgo dkt bandara 450/m nego.085729903793

B00812.2017.298196-3

TANAH DIJUAL Kota Sanden LT460m/10m 175Jt 84m/14m 55Jt kapling mrh Pandak 190m 55Jt jh mkm 087839577738

TANAH DIJUAL Tnh diBakulan mangku aspal 6m Luas171m² LD9m lgsgPemilik 1,5jt nego 0895393826126(WA/Telp)

B00002.2017M301413-3

B00002.2017M300918-3

B00002.2017M300012-3

B00002.2017M301022-3

Dikontrakkan muslim 4kt+kmd dlm (@500rb/bln).Lok Concat dkt kmps. Hub:087734081766

Dijl tanah SHM 819m2 dibelakang Pasar Tegalgondo Wonosari 1Jt/m Nego.08129431324 (Pemilik)

Pandak5000m/85m800Jt1630m/37m 310Jt 630m/10m 85Jt cck perum/ pondok/sekolahn085848455581

Tnh L131 Hook H:1,1jt&1jt ada 6unit Nego Banyon Pendowo Btl. Arif:087738829898/085100543541

B00001.2017M300123-3

B00692.2017.299214-3

Dikontrakkan rumah 5jt/th atau dijual 120jt lokasi depan koramil Imogiri.Hub.081328027701

Dijual murah SHM 648m² 1,8jt/m. Lks Lemahdadi cocok u/invetasi.Bisa diKavling. 087838217803

B00001.2017M301333-3

B00002.2017M301070-3

Pav didekat UGM di Jakal km 7 2KT,1KM,RT,RM,Dpr,Perabotan Lengkap.0274-881629/081578083796

Dijual Tanah 482m2 Jln.Seturan Raya (Sltn UPN) Hub:081 2290 4235-081 2155 6694 TP

B00002.2017M301263-3

B00165.2017.300403-3

Paviliun tengah kota jlry Tegal Panggung fas grs 1KT,RT luas 1300WT 20Jt.H:0877 3871 8183

Dijual tnh pek Donotirto Bjiwo Btl 218m LD12m Hg900rb/m nego dari Padma 500m 081342344354

B00002.2017M301707-3

B00002.2017M298873-3

Rmh 4KT,Kmr utmAC ,waterH,garasi, tlp Jl.X-urang km6 gg Sumatra F50Yk.25Jt/th.081914628554

Dijual tnh sawah,SHM,LT:627m lok dsn Jayan Sinduarjo Jakal km10.270Jtnego.Hub 081217364386

B00002.2017M300381-3

B00002.2017M301250-3

Rmh 8x10 dkt RingRoad Brt Turusan Gamping 3KT,KM,Dpr,RKel,Teras 10jt/Th Nego.087839252227

Dijual tnh SHM pkrg L110m² H90Jt brt Polsek Seyegan.Hub:081931199948/ 087832628395

B00002.2017M301031-3

B00002.2017M298829-3

Rmh Baru LT300 LB64m² 2KT1Dpr1RT Grsi diMenayu Kulon Tirtonirmolo Bntl 17Jt/Th 08122798452

Dijual tnh SHM pkrg L129m².H95Jt barat kec Turi.Hub 087832628395/ 082223668558

B00002.2017M301845-3

B00002.2017M298827-3

Rmh dikont Pugeran MJII/57(dkt Jokteng brt)5kmr tdr,dpr,R.kel,teras 20Jt/th.H:08562737363

Djl tnh pek 224m2(12x19) dipst kota jl mayang no 9 baciro baru,ling asri&nymn.087839410497

B00002.2017M300258-3

Rmh Nagan Lor6 Yk 3kt,rtm,rkel,tlp rmh,sanyo,lstrk 1300 u rmh tggl.372481/081329819141 TP B00001.2017M301336-3

Rmh sederhana keramik,garasi,1KM 1dpr 1Rt 2KT 13Jt/th.Dkt Monjali. Tlp 081804252942 B00002.2017M300908-3

Rmh strgs,Cck u/Ktr,Klrg min2th. Jl.Pandeyan,Gg.Mpu Gandring 22B.3KMT, Cprt,1Dpr,0811266202 B01126.2017.301805-3

Rmh Tengah Kota 4KT+Ranjang Springbet 3KM AC Kursi Meja Garasi Murah.Hub:08121561619 TP B00002.2017M301667-3

Rumah 2 kamar dengan 1 gudang 1 kamar mandi garasi 1 mobil diPerum Puri Maheswari 200m selatan Kampus STTA Adi S 23jt/Thn Hub:087738268767 B00002.2017M301033-5

Rumah 5+1KT,3+1KM,Carport 3mbl,Garasi,tlp+internet di GPH Jl Godean Km7.Hub:085868825757 B00002.2017M300758-3

U.Pasutri/mhsw mus 2KTRTKMdDpr 10jt/th Maryoto JlMglKm5Yk bangjo kebrt300mKuturaden 624146 B00002.2017M301048-3

TANAH DIJUAL ’Tanah pek SHM 430m2,di Dsn Tayuban dkt Bandara Baru Kulon Progo,Hrg Nego,hub:081390668094 B00896.2017.301657-3

50Jt 65m 90Jt 88m&85m SHM Pek. Triwidadi Pajangan Bantul.SMKN 1 Pajangan.WA:0817431389 B00002.2017M300273-3

55jt an.sendiri,SHM pekarangan 150m ld 10m sltn bkt Patuk-kav,bs byr 2x,081215514500 B00001.2017M301553-3

Ada TnhL100 dlmRR Maguwo dpn Lotemart 2,5jt/m Nego lsg pembeli NoPerantara WA:085292127948 B00002.2017M301025-3

Barat Kasongan kapling LT80= 140Jt,Sedayu barat LT.75=70Jt cash/KPR bisa,WA 08175468883 B00002.2017M300282-3

BU 55juta.Kavling 140 m²:SHM. LD:9 m.Hubungi segera cp/wa: 085729126685

B00692.2017.300951-3

Djl Tnh SHM Pek LT 328m2 Ld16m Lok.Sonopakis dkt Kampus PGRI Jogja. 2,7jt/m H:081392812321 B01126.2017.301806-3

Dkt bandara LT4550M LD40M SHM pkrgan 500rb/m JlCongotPorwodadi cck infes/prmhn 08179311110 B01347.2017M301110-3

Jl Tnh Pek SHM L184m Ld13m H85Jt Tmr SMA BmbgLipuro Btl mbl msk 150m dr Jl Ry 081904723956 B00165.2017.301811-3

Jual cpt murah SHMPek 139m²/115jt Ng 3Muka akses aspal cm brt BRI/ Polsek Seyegan/5menit brt Cebongan 082226756325/087836605324 B00002.2017M301678-5

Jual cpt tnh 290m² Ngaglik Ds Sardonoharjo.SHM area prmhn&kos Hrg1,8Jtnego.Hub082134450436 B00002.2017M301247-3

Jual Pek SHM 170m dpt 3muka jl.Paris msk 100m/brt kantor pos Panjangjiwo Patalan,lingk nymn huni/nasional,hrg=150jt/nego 082135303282 B00001.2017M301345-5

Jual Pkrgn SHM a/n sendiri 257m² Dsn Gandok Wedomartani 200m tmr BudiMulia H:085799997773 B00002.2017M301635-3

Jual tanah bonus rumah di kota komplek perum Wirosaban.Hrg 1,1M luas241m².Hub 081328020064 B00002.2017M301188-3

Jual tanah pek Cepokojajar dkt Ponpes Ibul Qoyim L151m² HOOK mtr Hg1,7Jt/m Hub085643585822 B00002.2017M300370-3

Jual tanah pek L700m² di selatan RS Kodya Wirosaban dkt kampus UAD jln 5m Hub 081328020064 B00002.2017M300367-3

Jual tanah pekarangan 104m² lokasi Minomartani.Mobil masuk,087862127626 B00002.2017M300886-3

Jual tnh SHM 120m dkt psr Slmn 2muka LD12m dkt Mushola Puskesmas Samsat.081392312677 TP NG B00002.2017M299908-3

Jual tnh SHM mangku jl.Ry PalbapangBakulan Lt=830m muka=18m cck utk invest,gudang,tmpt usha,Hrg=1,7jt/m/ Ng 087838354520

B00001.2017M300601-3

B00001.2017M301342-4

BU Jual Cpt SHMP 104m tepi raya Pamungkas Xurang13 lbr jl 10m bs usaha 380jt 087779601777

Jual Tnh SHM Pekarangan ansndri L116m Hrg230jt Nego siap bangun blkng GOR Sleman Sumberadi Mlati sdh ramai.Serius:Telp/WA 081326645131(bantu prss IMB)

B00002.2017M301183-3

BU jual tnh Luas413m SHM LD18m di Jl Jambon(RM Jambon Resto kebrt)Hg Nego Hub:081328638569 B00002.2017M301700-3

Dikont Rmh 2KM,RTm,Dpr,900Volt diMaguwoharjo utr Htl Quality 1Km 11jt Nego.H:085696806372

Jual cpt Promo murah SHMPek 250m²/215jt Ng akses aspal cm utara BPD/Polsek Seyegan cm 5menit brt Cebongan 082242658149/ 081809035577

B00002.2017M301740-3

B00002.2017M301684-5

B00001.2017M301337-3

B00002.2017M299601-4

B00002.2017M300010-3

Pek SHM Lt:140m Ld:9m jl.bantul/ utara SPBU Diro msk 100m mbl/ truk simpangn,hrg=1,9jt/m/nego 087838354520 B00001.2017M301344-4

Pek SHM Lt=390m Ld=12m Jl. Pleret/tmr RS Rajawali Citra Jambidan, hrg=1jt/m/ng 087838354520 B00001.2017M301341-3

Pkrgn brt Pasar Bantul-arah UIN/ L:324m LD:12m/Rata-Ramai-Tepi JlCor mbl masuk 081328885886 B00002.2017M301600-3

Pkrgn Tmr SD-Lap Bibis Bangunjiwo Btl-Dkt UIN/L:225m LD:8m/ JlAspal Truk Smpgn-081228899150 B00002.2017M301590-3

Pkrgn Utr Kel Bangunjiwo Bantul dkt Padma/L:220m LD:12M/RataRamai Truk masuk-081229706699 B00002.2017M301592-3

Pkrngn LT922 LD15 JlWates km6 Gamping ke sltn hrg 750rb/m,aspal milik sendiri.081915548450 B00002.2017M300289-3

Sawah LS725m LD7,5m pggr aspal utara hotel Balecatur Inn Jl.Wates keutara 70m.08113900456

B00002.2017M301616-3

Tnh Pek Pengasih 6500m²/100m 147Rb/m Sentolo 3400m²/60m 180 Rb/m Cereme 2400m²/70m 450Rb/m 5700m² 167Rb/m KP 087839238517 B00002.2017M300331-4

Tnh SHM 119m² 2muka 40m dr Jl Mglng Km17 dkt RSUD Ds Margorejo Tempel 210Jt 081325999334 B00002.2017M300933-3

Tnh sttgs diPiyungan LT690 LD12 cck TT/Kav tnh rata SHMpek utrPsr sgr cpt dpt 087838687636 B00002.2017M301373-3

Tnh swh jlcor LT310m² LD16m tmr Buk Duwur sltn Ngipik BangunTapan H1350rb/m²NG 08122719807 B00002.2017M300053-3

TnhKav 100m,112m,115m,191m.Lok JlImgri Tmr,Wirokerten,Bgtapan.H 2,3jt/m.Anton 087739126683 B00002.2017M300324-3

TP Dijl tnh pekarangan strategis Buat Kost/Ruko Lt.600mtr H:8jt/mtr Pugeran(20mtr Dari tepi Ringroad samping ktr pajak Sleman/Depan Cassagrande)Eddi: 087739708555 B00001.2017M299960-6

B00002.2017M300875-3

SHM L127 LD12 mbl msk 300m dr jlry Srandakan jlrBandaraBaru 65Jt 085743877170/085869076615 B00002.2017M301620-3

SHMP Jl Palagan Km15 LT433 LD14 Tp jl ry 2,9jt/m Nego cocok usaha.HP:085776049090 maaf TP B00002.2017M295872-3

SHMP Jl Wirokerten LT146 LD10(Jl Imogiri Tmr)Tp jl ry 500jt Nego cck usaha 085776049090 TP B00002.2017M295874-3

SHMP L±250mLD10 1,5jt/m Nego, 300m sltn PadmaResidence mblmsk Bangunjiwo Bntl.087722642902 B00002.2017M301204-3

SHMP mlk sndri 600m LD20m dkt K.Kec Kalibawang KP datar siap bangun 260jt 087738861510 B00002.2017M301631-3

Sltn Kamp ISI Bantul dkt Bangjo Tembi/L:400m LD:9m/JlAspal View Swh-Bs u ush/081226464012 B00002.2017M301596-3

Swh 2260m² SHM A/n sendiri strgs 775rb/m² kws industri jl Yogyasolo Cpr-Kltn 087834181825 B00002.2017M300794-3

Tanah 1 bukit luas 1 hektar,jl.raya pantai Ngrenehan 100rb/m,SHM 081215514500 B00001.2017M299997-3

Tanah 100m 357Jt,Rmh Psn Bgn Type 45/100 550Jt Tata Bumi STPN Jl Godean 0817431389 SHM Pek B00002.2017M300267-3

Tanah kota Wonosari L75m² Rp 45Jt lokasi dalam perumahan 08986024040 B00002.2017M301768-3

Tanah SHM selatan stadion Maguwoharjo 50m LT131m LD11m strategis TP Hub 081328448749 B00002.2017M300488-3

Tanah SHM,720,Perum Pilahan Permai,3,2M.TP.Hendrawan (087838632163) B00001.2017M300614-3

Tanah strategis dlm kampus UNY LT 544m²,LD 18m,SHM an.sndiri,Bonus Ruko,H: 0856.286.5298 B00002.2017M301027-3

TanahPek SHM 676m² Karang Tengah Wonosari Jl-aspal dkt Pasum 500Rb/m Nego Hub:081328771077 B00002.2017M301777-3

Tepi Jl.Bantul km1,L.165m²,Ld.8m&tepi jl.Panjaitan,L.336m²,Ld.12m,cck usaha.087843181652

B00002.2017M301077-5

B00002.2017M301419-3

Jual TnhPekarangan SHM JlRy Yk Solo Km14 tmr Polsek Kalasan LT700m² LD23m Hub:0811277103

Tnh 204m 306Jt,rmh psn bgn type 60/204 550Jt.Museum Suharto, Gancahan,psrBibis.081915548450

B00002.2017M300772-3

B00002.2017M300286-3

KavSHM 122m² 90jt Lok Ideal FulFasum 1mnt drJlUtama SrandknJgj/jlr Bandra Br 087719517771

Tnh di jual 100m dari UPY LT666m² LD10m².Hrg2,2Jt/m NG jl 4m SHM. Hb P.Pujiono 081904075629

B00385.2017M301702-3

B00002.2017M301760-3

JUAL RUANG USAHA BU Ruko+Wrg Bakmi LT225 LB150 2LT. Jl Imogiri Tmr km9. Hrg1,1M nego.WA 08122776411 B00002.2017M301363-3

Dijual Kios Jl Sudirman Hak Pake selamanya LT/LB10m² LD3m. Hg.150juta Nego.Hub:081915566504 B00002.2017M301059-3

Dijual ruko 2lt LB:150m² LT:100m² JlKebon Agung Grand Tlogoadi Mlati Slm Pmlk 0811277103 B00002.2017M300770-3

Djl Ruko strategs dkt Kraton deretan Toko kaos&batik Jl Rotowijayan L102m SHM.H:0811258165 B00001.2017M301522-3

Hotel dijual,bintang3 Malioboro&Hotel Melati tepi jl.Prawirotaman.Ada klm rng.087843181652 B00002.2017M301236-3

Invest KOTA Cinema Mall,GELATO GEKO,bonus sehat,awet muda. Kartu kredit 24x.Master Yuwono 081390560317.WA/SMS:Nama,no. HP.Pribadi,keluhan/pertanyaan B00002.2017M279415-5

Jl.Cpt.Pmlk.Lsg.SMS:081390560317. Ruko 1lt.Jl.Rya Bantulan.20.Slmn. Yk.LT:135m².LB:109m².LD:6m. P:22m.2KM.2KT.1dpur.SHM+IMB B00002.2017M279383-4

SEWA RUANG USAHA Dikontrakan RU.LD12.Barat SLB Wirobrajan no221. 60Jt/5th nego. WA 082137553003 B00002.2017M301426-3

Dikontrakan Ruko 3x4 5jt/th RingRoad Barat cck u/ush.Hub:082138009671 dekat kampus STIKES B00002.2017M301633-3

Disewakan Kios strtgs Lok Dpn UMY Jl Gatak uk 3,5x7m 2sd10Th 12jt/Th Info 0895333489270/WA B00002.2017M301107-3

Dkontrkn Gdg&Ktr diJl Lowanu dpn Pamela8 LsGd400m Ktr80m 150JtNg 085100860340-085729254122 B00165.2017.298035-3

Ruko 8x15m,2KT,1KM,1Dpr,3500W,F. Gate,strategis.6th=90Jt ng.Sidokarto Godean.Hb085725835140 B00001.2017M300998-3


SELASA PAHING 28 NOVEMBER 2017

LOWONGAN KERJA ADM-KEUANGAN Bth stafAdmin syrt S1 diut Managemen Pend,Kebijakan,Admin,bs Office,berpenampilan Syar’i.Krm lmrn ke Dirut Lembaga Pend.Islam Salsabila Jl.Affandi Pelemkecut CTX/14 Depok Sleman maxTgl 6/12/17 NoWA085292093855 B00002.2017M301732-7

Dcri wnita muslim bsa internet utk tko online Gji&bnus bsar.lamran ke heru.nasa10gmail.com B01347.2017M301108-3

GURU Bth cpt pngjr ekskul d TK jm 8-11 wil jogja klaten brjilbab single maks 30 th pnglmn/tdk hub i 087734958008, 08884102392 B00692.2017.301643-4

Dibut:Tentor mtk,fisika SMP,SMA.Talenta bimbel, Pelem kidul 143,Banguntapan,081578821970 B00001.2017M301181-3

KAPSTER Dibutuhkan cepat kapster cewek yg bs menguasai salon,Gaji pokok+dan bns,Hub 082133042739 B00812.2017.301814-3

Dibutuhkan segera Stylis Terapis khusus wanita u/Salon Kecantikan max30Th gaji min 1,5/3jt.Harap datang Ayu Salon Ruko Jambusari No2 Jl Raya Candi Gebang Concat Sleman H:081226922189/081392634133 B00002.2017M301034-7

LAUNDRY Alkijo Laundry Concat&Paingan Mgwhrjo,bth kryawati max34th,Gj+bns 800-1,5Jtan.085701014646 B00002.2017M301711-3

Bth Kywn Laundry jjr rjn tgjwb. GjPkk+Bns.JlLetjen Suprapto34 Ngampilan SMS/WA:085799154562 B00002.2017M301193-3

Bth Sgr Krywti Laundry di Jakal km 5,4 a.10 diutamakan dkt Lokasi.Hub.081578073304 B01126.2017.301662-3

Excellent Laundry Concat.Gj 1,1jt +Insentif+Bonus+BPJS.Diutamakan brpengalaman,max 35Tahun.Asal2an No Respon.082138577366 B00002.2017M301045-4

Krywn pria/wnt max 35th,jjr,ulet,tgg jwb.Fas:gj pkok+bns,BPJS.Lok utr UNY Gjyn081229286237

LAUNDRY Bth krywn londry 3 org cow krj shift,lbr smggu skli gji 900rb/ bln, D’Laundry jakal km 9 klabanan syrt cv lmrn fc ijzh fc kk fc ktp pfoto 3x4 2lbr Hub:0274 4531419/085747203469 B02488.2017M301563-6

LOW.RUMAH MAKAN Bth 3org u/Kasir&Pelayanan. Wanita,Kerja Berjilbab,Tidur Dalam, SMP/K,18-23th, Non Pglman-Gj Awal 1jt.RM.Rata2 Jl Monjali no 63, Sleman,YK.087738070660 B00385.2017M301307-5

Bth kryti max30 mkn/tdr dlm, single,gj1,3Jt BuTuti JlBabarsari108.HP081392133656 dtg kealmt B00002.2017M301625-3

Bth wanita bag pelayan&asisten masakan Jawa.Umur 20 sd 35th,kerja dirumah makan di Jogja.Hub 087881762451 B00002.2017M301748-4

Dbthkan 10Krywn/ti max 24th utk resto&4koki max 30th.Ada mess mkn dlm sragam,kshtn,gj,bns. Serius mau krj syrt KTP,KK,min SMP,ramah.Janti gg Damar no.22 Jogja.Trtarik SMS/WA nama almt usia ke 08121592220 B00002.2017M300642-7

Dcari krywati utk Warung mkn,ada mess&gaji jelas,di jl pandean 10a umbulharjo,087838865675 B00692.2017.301789-3

Di cari Tukang Masak, Waitress untuk Cafe di Kasongan Bantul.Hub: 081327997280 B00002.2017M301051-3

Dibthkan crew wrg mkn,lsg krj,fas gaji,bnus,mess,mkan 3x,umur maks 30 th,hub 089666717353 B00001.2017M301534-3

Dibthkan karyawati Rumah Makan Rata-Rata tidur dalam,islam, gj+makan+bonusSMS:081228570606 B00002.2017M300502-3

Dibthkan tng serabutan untk wr. makan babi cewek/cowok umur max25,lls SMP,shift,utk yg berminat hub.081227995465 B00001.2017M300617-4

Resto Pondok Patin Yk Jl Damai Palagan but waitres,L/P,SMA,Wjb Mess,niat krja.089666667736 B00002.2017M301411-3

warung lesehan pagi.bth 2pria srabutan,mkn tdr dlm.gj 1jt.cekatan. serius hub.087738376681 B00001.2017M301842-3

B00001.2017M301843-3

Laundry Zone bth karywati max30th gj 1-1,7jt,Bs tdr dlm.Almt:Jl Godean km4,5,Jl.AM Sangaji & Jakal km5. Hub:087839005433 B00002.2017M301042-4

Laundry Zone Timoho,LZ Tajem,LZ Jakal Km10,5 Gentan bth karyawati max30Th Gj1-1,4jt,bs tdr dlm. Hub:081228001939 B00002.2017M301041-4

Terakhir!Fas:mess exclusive.Gj1,5jt. Hny 1kasir&1bg strika wnt.Utk Glagahsari-Ksmnegara&Perumnas. Laundry Zone Jl Seturan 88 sltn KampusUPN 082190102557 B02387.2017M301752-5

LPTKS Krj Korea gaji 15 sd 20 jt/bln, biaya brgkt 1jt-an, hub. BKLN Rhona Jogja 08112.66612, 085743.580006, www.rhonajogja.com B00692.2017.300801-4

MARKETING-SALES Bth mrktg cew,minSMA,max35th, komunikatif,diutamkan pengalaman, WA: 08995829729/081326286871

MARKETING-SALES Dcr Sales donat u/area Jogja Sleman ada uang mkn,BBM,sewa motor,komisi,bns.SMS087825494212 B00002.2017M301729-3

Dibthkan marketing property in house,syrt berpengalaman,gaji UMP,fee 2,5%.hub 085642969987 B00001.2017M301834-3

PENJAHIT 10Penjahit 5Pemayet 1QC,Halus Rapi.Gaji,U.Mkn/Trnspot,Bonus. Sri Endah Amplaz 081575015485 B00002.2017M298936-3

UMUM ’ Cari sopir B1 64rb antar snack ke pasar bersama kenek, Kalasan. 0896 3770 9279 B00812.2017.301137-3

@ Butuh Segera Staff Administrasi &Marketing Online Perusahaan Property.L/P,max35Th minSMA. Lam dikirim/diantar lsg:PT GSV Purikembang Baru JlRaya JokjaSolo Km9 InfoWA:082112138880 B00002.2017M301076-6

Anda llsSMU Ingn krj diBndr Cargo&Tckting?Ikuti diklat bs lgsg krj.H:AST JOGJA 085743366878 B00287.2017M298535-3

Angkutan haji & umroh makkah madinah bth sopir SIM A/B gaji dan bonus bsr 082231847196 B00002.2017M301357-3

Bth Kryw antarGalon tdk mrkok Max40Th,kerj sek UMY-Psr Gampi ng cck lsg krj H087839819399 B01127.2017M301621-3

Bth krywn Tk 18-30th,rjn,dspln, gj+mkn+bns.Lam:Tk Arumbaru jlGitogati GrjgnSlm 087839398117 B00002.2017M301759-3

Bth Krywn/i SMU u/Dit4kan diJlSolo.Lam:Mac Mohan 29 JlMalioboro No29 Yk.Plg Lmbt 02-12-17 B00002.2017M301611-3

Bth Sales/Marketing utk 1)Distribusi Boneka,P/W,Pengalaman Sales Retail.2)Sales Jasa Aplikasi Playstore.0815-7840-1292 B00002.2017M301360-4

Bth Sgr Front Office,Pria,28-40Th,D2 utk Hotel.Hub: Jl.Hayam Wuruk 13 Yk.HP:081328191720 B00692.2017.301640-3

Bth Sgr Krywn Bag.Kebersihan utk Hotel,Pria,28-45Th.Hb:Jl.HayamWuruk 13 Yk.HP:081328191720 B00692.2017.301641-3

Bth sgr kywn pa/pi.jjr siap bkrj.krj shift.Gaji+makan.Lam lgsg ke:MR. HOTPLETZ GALERIA MALL B00002.2017M300963-3

Bth sgr melipat kotak coklat bs dkrjkn drmh uph 60rb/pkt 3-4jt/bln.Bp sultan 082297260848 B00001.2017M298097-3

Bth sgr melipat kotak coklat bs dkrjkn drmh uph 60rb/pkt 3-4jt/bln.Bp sultan 089672571972 B00001.2017M301011-3

UMUM Bth cpt Sopir&Krywti.Syrt:Pekerja krs,jjr,rjn.Dtg Lsg:Excelent Snack Jl Magelang 118 depan Ratu Motor.Dtggu Jam7-12 Pagi B00002.2017M301787-4

Bth sgr tkg cuci mbl berpglmn,gaji blnan,mkn,bonus,mess,lokasi Sleman,hub 081226961888 B00001.2017M301856-3

Bth SLTA-S1 max 40th utk ktr BPAN stafAdmin,Satpam,Sopir ktr XL CIMB Niaga H 082242308495 B00002.2017M301067-3

Bth tng jg Makanan Gj1Jt laki-laki 19-35Th.Sleman.Mslm.Tdr luar. Serius.Hub:083869845690 B00001.2017M301869-3

Bth Tukang Las:tralis pagar canopy. S:NiatKerja,FcKTP.Bengkel Las Manunggal Jaya JlNogobondo no13B Rejowinangun(SltnBonbin)/ 087845672100/08156816195 B00002.2017M301582-5

Bth wnt cantik max25th utk pemandu karaoke diJogja.Gj1-4/bln.Sandra.082133778832/ DD46CD51 B00812.2017.299013-3

BTH:1.KURIR FINISHING, PRIA,MIN. SMA Max.35th. 2.Tng.desain atau setting,p/w, min.SMK,bisa corel&photoshop. 3.Cust.Service/Admin, wanita, min.SMA/K. Hub:ORTINDO Jl. Affandi 23 Yogya.HP: 08156970236 B00074.2017.301619-7

Bth:Pembantu Kapster.Syrt:Wnt,maks 40Th,Pnglmn tdk utama,Gaji UMR. Hub:Sln Ina 085103850281 B00002.2017M301422-3

But Op Warnet,L/P,SMA,bs Kompt. GjiPokok+UMkn.Lmrn Defnet Jl AM Sangaji 33A Yk.083869963246 B00002.2017M301412-3

Butuh cepat PRT wanita Hubungi, 0813 9118 8890 / 08122698388 B00812.2017.301138-3

Butuh Terapis Pijat Ramah 2or sanggup nginap no 083128677799 Pandean Sari/Barat Kec Depok B00002.2017M301719-3

Cafe Kopi cr 5 kary wnt,rmh,spn,rapi. Tdr dlm.UMR+serv,SMA/K max23th. Training.085218218998

B00001.2017M301861-3

Cr Driver&PtgsGudang:SMU max35th SIM B1 DomsiliDIY lmr kePT.Bertho CB Jl.Rejowinangun 5 Yk B00165.2017.301809-3

Cr.Tkg&kenek Las besi/stenlis utk mngerjakan pntu lipat/dorong dll. Jjr/rajin.H:08164222607 B00001.2017M301174-3

Cuci mtr dkt RingroadBrat bth cowk sgr.Islam,Ljang,mx22th,Jjur,niat Krj,ada mes.08987205225 B01126.2017.301660-3

Dbthkn 1org krywn potong kaca & 1orang bikin Etalase/Almari Aluminium,hub Tk Kaca Bintang Jaya,jln Godean km 7,Sido Arum,brt Cat Lancar,081227919003 B00001.2017M301168-5

Dbthkn Krywan Pria u/Pet Shop& IkanHias,min SMP,max30Th,UMR, L=Cebongan Mlati.H:085743743364 B00002.2017M301575-3

Dcr Kary utk Rmh Mkn Penempatan Kaltim.Ditanggung Akomodasi ada Mess dan Mkn.Hub0811548669 B00002.2017M301612-3

Dcr sopir SIM B1(um)&kernet u/ mbl kuras wc(srabutan) u/ditmptkn diDenpasar Bali.0811385948 B00692.2017.301790-3

Dibth accting,wnt,Max 45th, penglamn,bs pajak,krim lmrn/dtng lngsg ke PT.Mitra Tirta Buwana - Sambilegi baru jl.waru no.74 maguwoharjo,depok,sleman,yk B00692.2017.301639-5

Dibut karyawan/ti max35th. Hub Zaara Textile telp 523623 jl.Solo no33 B00002.2017M298171-3

UMUM Dibthkn 1pembntu RT bs masak max 37 th,jujur,rajin,minat kerja beneran.min SMP.TIDUR DLM.Gaji 1,6 jt. 0821 3893 2700.

UMUM Dicari karyawan toko/mini market SMP/SMA umur 20-28th muslim taat tdk mrkk lajang tdr/mkn dlm. 081903706601/085743243200

B00812.2017M301870-4

B00812.2017.301816-4

Dibutuhkan delivery ke apt,kl dan rs.Pria max 30th,domisili Jgj,py SIM C,jujur dan bs bekerja di lap. Gj UMR.Bw lmrn dan dtg lsg ke PT DLS Tegal Jatimulyo RT 2 Jambidan Banguntapan

Dicari prt,jjr,tdr dlm,umur di bawah 35,sesuai pengalaman,gaji 1,3-1,5jt hub:082226747333

B00001.2017M301832-6

Dibutuhkan karyawan Soto Segeer Mbok Giyem L/P Gaji Menarik! Syrt:jujur,cekatan,tdk mdh mengeluh.Hub Segera 085728881743 B00002.2017M301855-4

Dibutuhkan Marketing Executive motor Honda gaji & fas menarik. Hub Astra Motor 081291464978 B00002.2017M300944-3

Dibutuhkan PRT 6 jam kerja di jl. Pandeyan 10A umbulharjo, H:087738779677 B00692.2017.301127-3

Dibutuhkan segera Marketing L/P,max 35 thn,min SMA,pengalaman,SIM C.Sae Interior.Telp 6411903 SMS/ WA 085747203383,segera B00002.2017M301068-4

Dibutuhkan Sopir Serabutan untuk Mebel Jln.Godean Km6,5 Yogya Hubungi Telp.0877 3969 5758 B00165.2017.301677-3

Dibutuhkan SPG untuk Perus minuman Tradisional Hub WA:082139423670 Income Lumayan Besar B00002.2017M301689-3

Dicari dua orang Drafter S1 Minimal D3 Arsitektur.Hub:0812 2692 1888 B00001.2017M301330-3

B00001.2017M301838-3

Dicr karyawati lulusan SMU. Kirim ke Apotek Caritas, Jl Gandekan Lor 36 B00692.2017.301793-3

Gj tnggi dcr krywti u/Kasir&tanam bulu mata.Tdk hrs pnglmn.18-35th. Krj dimall.082328699888 B00002.2017M300778-3

Gratis Biaya Bth Tnga Krj Utk Prkbnan Sawit d Kalimantab Mess diSdiakn P.Agus.085725973263 B01126.2017.301496-3

Gratis! Konsultasi umum,menahun, kronis,keturunan,invest KOTA Cinema Mall,Gelato GEKO.Dr.Yurike 081390560317.WA/SMS:Nama,HP. Pribadi,keluhan/pertanyaan

UMUM LOKER SATPAM pria mx 40th, ijzah satpam,tb min 167cm,lgsg krj,SMS:087734592188 B01126.2017.301802-3

Lowkr jual rmh sbsdi 123jtdg angs tnp bnga 1jtx120bl cashbns Vario/disc15jt,income3jt-15jtSMS/ WA:”Lowker”ke 085848906132 B00198.2017M299228-4

Lowongan L/P PRT,BBSister,Rukti,jg Toko,jg RM,Sopir,Admin,Tk.Kebon,Dll. Esma 087838797021 B00002.2017M299309-3

Makkah Madinah bth PRT gratis total syrt KTP,KK,Akte lahir fasfoto uk4x6=6 lb 083869617300 B00002.2017M301358-3

OB/SPG/Penjualan/Gdg/Kasir/Sopir/ Adm/SPV.SMP-S1.17-40th.1,5-3Jt. Toko Besi Tresno.Jl.Kaliurang KM 5,6 Yk.SMS.081390560317 B00002.2017M279386-4

ParfumMania Bth Pgawe,Wnta, NiatKrj,Lyal,TggJwb,Max30th,6Jm krj.Pnmptn Kasihan.087829081985

B00002.2017M279402-5

B00692.2017.301130-3

Kantor Pos & BTPN & PLN but:Staf admin satpam saopir OB,Gj.6jt. Hub:085706688974

Resto GudegYumer:kywti(Wnta)SMA/ Kasir/Cr LuarKota(Gj UMR+UM+Bns) TdrDlm JlSolo.085700114766

B00001.2017M301175-3

Krj Europa gj 800€ NewZealand,Korea pbrk Singpore Malysia lsg brkt cash/ ptg gj087888516177 B00001.2017M300112-3

LOKER CLEANING wanita/pria mx 35th, Pnglmn/tdk.lgsg krj, SMS:087734592188 B01126.2017.301803-3

LOKER Pramuniaga TOKO,wanita/ pria,penampilan menarik,usia mx35th,SMS:087734592188 B01126.2017.301801-3

DibutKrywn minSMP&OB min SD jjr rjn,bw lmrn Star konveksi Jl.H Agussalim 61Yk/alu2Utr kbrt

B00002.2017M299438-3

Tng Toko Pria max40Th simC Gaji Mingguan.Bw lamaran Jl Parangtritis Km3,5 Komplek Ruko Perwita Regency Blok A/No.27 Yk B00002.2017M300705-4

Tnp Biaya&Lsg Kerja DiKapal Bali.Gaji+Bonus(20-25Jt)Kontrak 10Bln+Mkn+Ass+THR 085859305239 B00165.2017.301671-3

Trust&Clean membutuhkan Cleaning Service,gaji&tunjangan menarik. Hub.085701042077 B00001.2017M301340-3

B00812.2017.301136-3

Dibutuhkan Baker/Pembuat Kue Co/Ce Usia max 40thn Partime/ Full Hubungi : 0818 3787 88 B00165.2017.301672-3

B00002.2017M301225-3

Cari Pegawai pria pglmn bid iklan/ promosi lewat sosmed.Fas Gj UMR+komisi/bns.087838244799 B01126.2017.301804-3

Cari PRT utk kel kcl usia maks 40th diblkng JEC,Gaji nego. 08180 2741989/081328599383/373505 B00812.2017.301815-3

Cari Supir untuk Grab sistim bagi hasil diutamakan Wong Jogja KTP,SIM,KK.Hub:081328771077 B00002.2017M301775-3

Cari tenaga serabutan utk toko besi di Jakal.Jujur & kuat.Gaji OK.Hubungi 0895346127404 B00001.2017M301831-3

Cr sales TO,SPG,MD miwon.Fasilitas Viar roda 3.Gaji 2jt+bonus ke Purwomartani.089637709279

Bth Cpt: Krywn Jago Jualan.Wnita Muslim.Usia:25-50th.Pny Mtr. Krj PartTime 5Jam/hari.Gaji:11,5Jt(GP+BONUS Omzet+Tunj Kshatan).Di SLEMAN. T:08175453610

Dcr Design Grafis:L,minSMA,bs Photoshop.Krm Srt Lmrn:Laris Studio,Jl.Kaliurang Km6,5 No.C28 Kentungan(dpn Batalyon TNI403)Yk/ email:larisfoto@gmail.com

B00812.2017.301507-3

B01126.2017.301666-5

B00692.2017.301642-5

B00002.2017M301580-3

UMUM Cowok serabutan Hotel daerah Malioboro.Gaji+bonus menarik.Jl Sosrowijayan 13. 087875858658

HALAMAN 17

KENDARAAN

MOBIL DIJUAL

MOBIL DIJUAL

MOBIL DIJUAL

MOBIL DIJUAL

MOTOR DIJUAL

MOTOR DIJUAL

MOTOR DIJUAL

ASESORIES

DAIHATSU Xenia 1000cc Mi 2007 Plat AD no panjang AC dingin,blm PS/PW 66jt Ng. Hub: 087838119777 BU

HONDA Promo Honda Mobil Brio DP20Jt Ang2,7Jtan BRV DP21Jt Ang4,4Jt bisa TukarTambah.081392458519

SUZUKI Dijual Carry Extra 89 Silver AB Kond. Istimewa,pajak panjang,audio,irit. Hub:0818271626

HONDA Beat Vario Supra/Revo Cukup Bayar 700rb KTP dan KK Saja, WA/Tlp/ SMS: 087 838 225 507

HONDA Pengen motor baru?Promo Beat DP 635Rb-Vario DP700Rb saja. Proses tanpa ribet.H:085701525353

LAIN-LAIN Mio 2010 5.8jt.Nego.Jakal km 4,5 Gg Gayamsari 1/29.Hp 085102577811

B00002.2017M301623-3

B00002.2017M300033-3

B00002.2017M301240-3

TOYOTA Dijual Ethios Valco G Th14 Silver Plat AB brg istimewa Hrg 115jt tgn pertama.081915547144

B01126.2017.298903-3

B00002.2017M301851-3

Xenia TypR012 pth asliAB tgn1 123jtng bs tt dg yg lbh mrh brg istw085100472691/08122963387

PromoAkhirTahun.Brio DP 5jt,Mobilio DP 6jt,Info Toki:087705579776(WA) Terima Tukar Tambah

B00002.2017M301196-3

B01126.2017.300398-3

Dijual:Toyota Fortuner TRD,diesel,th 2011,warna putih mulus,ex wanita, Hub:082225731663

BeatCw DP 0 Ang627x3th VarioCw DP 0 Ang700x3th Vario125 DP 0 Ang742x3th bsTT. 089668152919

Promo Dealer Honda Beat ckp 500rb Vario 600rb mtr krm KTP KK.H WA 082242012992

B00001.2017M301114-3

Dijual Suzuki Carry Pikep Extra 1.0 th2001 AB.Warna biru Hub: 085104422525/0811293350

B00002.2017M300150-3

Supra X Cakram 2001 AB Sleman Pajek Baru a/n tetanggaku hitam mulus 4,9jt aza 081802745533

HYUNDAI Visto Zipdrive 2002 AB manual biru siappke istimewa Rp58,5jt nego smpjadi.Hub:0818640957

BENGKEL Bengkel,Specialis Kaki2,EPS, Power stering,Modif,Sporing,Prof& Grnsi Artundesteel 0818640957

B00002.2017M301256-3

B00002.2017M301255-3

ISUZU Panter LM Turbo diesel’09 hitam Tg1 coverjok fullvar istw bsTT/Krdt H:087738161427

Pasang/Service Power Steering,TJ Power Steering,Jl.Perum Nogotirto.Hub 085729060207 B00001.2017M301680-3

B00002.2017M301756-3

MITSUBISHI BU Cpt L300PU’10 AB,Htm,BakFlat, MsnOk,Kir+STNK br prpjgn,Body Mls nego . 085100311668 NoSMS

BMW BMW 520 Diesel,Th2012,Hitam,Pajak Panjang,Triptonik,Sunroof kondisi istmw.Hub:085868825757

B00002.2017M300904-3

Djl Mths Kuda(bnsn),03 pltB,AC jos,bdy mulus,pjk baru,bs pjm KTP,msn halus.087838584012 NG

B00002.2017M300752-3

CHEVROLET Chevrolet Captiva 2008 hitam. Manual tgn 1, AB bntl km 80 rb, istmw 95 jt.081215514500

B00002.2017M301753-3

Promo Akhir Tahun DP Super Ringan PickUp 3jt,L300 7jt,Pajero 60jt.Hub angel 08777 2252 888

B00001.2017M300428-3

B00002.2017M301217-3

DAIHATSU Dijual Ayla Th2015 warna silver istimewa klmtr 48.Hg 95.Hub 08180433683

Pjro,Mrg,OS,L300,SS,Canter,hny skr disc 20-40Jt non Xpander WA085729283938Tlp087739445068

B00002.2017M301238-3

D.Grandmax PU 1.3 Th14 Hitam AB Tg1 bak utuh istw bsTT/Krdt H:087738161427/08157766026 B00002.2017M301755-3

Daihatsu Espass Pick Up th 2004 AC tape barang istimewa.Hubungi:0812 2958 955 B00002.2017M301184-3

Jual Zebra 90 AB Sleman 16,5Jt Zebra 91 ABC 16,5 bisa TT sama motor.Hub 081390848510 B00002.2017M301716-3

Terios putih TX 2011 lowkm/FulLVar/ velgracing/istw/tgn1/pjk bru bln11/ mulus 081385456456 B00002.2017M300943-3

B00001.2017M301007-3

Promo akhir tahun disk besar DP ringan angs murah prses cpat. Hub:081225093998/087838177833 B00002.2017M298164-3

Escudo NO MED.Th2000 istimewa, tinggal pakai.AB,biru met.Hg80Jt nego.H:082134978113

T Hartop83 diesel,putih,rapi,AC/ tape/VR/Rotator/Winch,noPil AB,ex dr HP:325Jt.087839326662

B00002.2017M301112-3

Toyota Yaris G AT 2017 putih mutiara terawat bagus Hub: 0817468586/08122968055

SBTM Promo Nov.Ignis,Baleno,R3, Scross,APV,Wagon,Fut PU,dll.DP & Angs Call.Hub:085895249000

B02387.2017M301093-3

B00002.2017M300905-3

B00002.2017M301029-3

TOYOTA AvanzaG010 slvr ABasli an sndr brg istw 115jtng.Bstt dg yg lbh mrh085100472691/08122963387

B00002.2017M301742-3

Djl Scoopy 14/15 Beat 08/15 MioCW 10/14 Vario110 CW 12 SupraX05 RevoCW13 T/WA:085103400199 B00165.2017.301808-3

Grand 96 AB Bantul bgs pjk baru 3.5jt.Hub Kamboja 4 126 Concat.085101873283 B00001.2017M301545-3

B00002.2017M298452-3

Suzuki Sidekick’97 wrnBiru,srt lkp,pjk pjg,AC dingin,msn trwt.An sdri BU 65Jt 081215502582

BU Honda Verza 2016 AB Bantul hitam RC spt baru.14,5 Jt NG.081227444132

DEALER Yamaha promo Mio M3,Mio Z,Mio S,Soul,um mulai 0 ang murah proses cpt hub 082226744453 B00001.2017M299373-3

Honda promo kredit angs murah hujan mengganggu cukup SMS/ telp proses cpt.Hub 081904102007 B00002.2017M301712-3

Honda Revo Fit Agst 2017 AB Kota Km.400 msh spt baru T:081 578705598/08112650464 H:11 Jt B00002.2017M301627-3

Camry Type V Th 06/07 silver,plat H,pjk pnjg,Km rendah,jok elektrik, Istimewa,H: 0817215754 B00002.2017M301028-3

B00002.2017M300919-3

DP-Brio9jt-Mobilio 3jt-BRV12jtJazz25jt-PrsCpt-BB554FB4F2-0857 43997226-081320046670-RianKC

B00812.2017.298742-3

Dijual Honda Odyssey,Th2015, otomatik,putih,pajak panjang,kondisi istimewa.HUB:085868825757 B00002.2017M300756-3

Freed 2012 facelift AB Tg1 exDokter Silver kunci cadangan buku manual lngkp.Hub:0817468586 B00002.2017M300907-3

Jazz RS 2009 Matic AA Hitam sgt istimewa siappake Rp148,5jt nego smpjadi.Hub:0818640957 B00002.2017M301258-3

Promo akhir tahun,Mobilio,Brio Brv DP mulai dari 10jutaan. Hub.Surya Honda. 0819 0421 2959 B00812.2017.300843-3

B00001.2017M301835-3

B00002.2017M301365-3

Tiger 2000 th06 biru fulvar surat2 ok.Terawat km rndh AB Slmn tgn1.9,5jt ng WA081325259558 B00001.2017M301326-3

KAWASAKI Jual Asesoris motor Ninja250:Knalpot Yoshimura,Stang,Kaca dpn kondisi 95%.Hub:081392933811

B00002.2017M301063-3

mio 2010 tgn 1,ab bntul, pjk bru, full ori lihat psti suka . 6.5jt hub:087838166790 B00001.2017M301173-3

MOTOR Beli sgl-mtr,sgl-th H:P.Nono Celeban Jl:Soga42 H:081.227.55146 XL:0878.3823.3957 B00002.2017M289878-3

Dcri motor yg mau dijual platABJateng siap dtangi cck dbeli tinggi.H:P. Marji 085101644422 B00002.2017M301584-3

Dibeli motor/mobil tua-muda sgl kondisi XL= 08787.7799209 Trisno= 661.0099 / 085707.909044 B00896.2017M295693-3

Dibeli tinggi spd mtrBks sgl merk: Gonel Nogotirto WA 081904037008/ 085101507530 SMS/Tlp24jm B00812.2017.298738-3

MOBIL/MOTOR SEWA GejayanRentCar.Avnza+Spir 275rb, Inova+Spir 425rb.085106993888. www.jogjatransportwisata.com B00002.2017M300183-3

Hrg promo sewa mbl stok kmplit bsDrop dlm/luar kt AlwyTrans 4435600/0818268597/08157919713 B01347.2017M300362-3

LAIN-LAIN

MrhSwAvs200Xnia200GLivina250PU175Terios250Rush250BMW500Jaz 300Inva350Yaris300 H087739682842 B00692.2017.300679-3

Shafaa Transp mnywkn mbl dg/ tnpsopir dlm/luar kota H:0274-387 896/085103052400/087838458999 B00198.2017M299748-3

HONDA Beat FI 2014 Akher AB Sleman Pajek Baru Ex Cewek Hitam Mulus Istimewa 11,8Jt/08985602833 B00002.2017M301433-3

B00002.2017M301185-3

BigPromo Mobilio DP4jt,Brio10jt, BRV10jt,cashOK,prosDbntu:0856 1104575/082134846883/5AE55AE3

B00002.2017M301431-3

Supra98 ori irit ABKota Hg3,9Jt Nego pajak’20 khusus pemakai. Hub:0818264938/08976896007

B00002.2017M300896-3

Honda Civic Ferio th96 istimewa,kaca film 3M kc depan Blok Glass Fussion.Hub:0812 2958 955

B00002.2017M299887-3

Supra X125D Ruji Bln 8 Th2007 AB Kota Pajek Jalan hitam mesin halus 7,1jt 087731120069 cpt

NISSAN March MT’11 Silver istwa ori servis record low km AB Bntul ansndri Hg100jt Hub:08983131965

B00812.2017.300105-3

Beli Mobil Honda bagus harganya, banyak bonusnya,ringan DPnya!! Hub:Mbak Zakia 087839221609

B00001.2017M301158-3

MIO J’13 DP 1.9jt ccln 345 3th proses 1 hri/366 2th proses 1mguan,Termurah H:081327781311

B00002.2017M301428-3

YAMAHA Dijual motor Yamaha Aerox th2017. Biru kds spt baru.AB kota tgn 1 ors H:23Jt H:08121571966

B00812.2017.301820-3

HONDA Djl HondaAll New CRV 13 putihATAB Sleman kondisi jos.P:081392286000/ 300Jt nego

B00002.2017M301454-3

B00002.2017M301380-3

B00001.2017M301115-3

Jual cpt BU Mits outlander PX2013 htm met AB slmn an sndri ori luarDlm,215jt. 081328842829

B00001.2017M299388-3

B00002.2017M299763-3

Dijual Suzuki stw Adi Putra th94 original bgs lihat di Jl Pramuka 1B Yk.T:389656

B00001.2017M301334-3

B00002.2017M301206-3

4jtan bw plg Granmax Pickup/ Xenia,Sigra/Ayla,cuma100jtan,Terios bunga0%,Anwar-085643663256 Astra Promo Guru*Ayla DP1jt, SigraDP7Jt* TeriosDP7Jt* XeniaDP2jt*. Mb Didien:081280277477

B00002.2017M301858-3

B00001.2017M301282-3

Mio cw 011=4,3jt,Yupiter cw 07=6,3jt, Shogun 01=2jt nego.087738733602

SUZUKI Jl cpt Suzuki Ertiga GX 2015 AB 1400cc,putih,manual,tgn1,mulus trawat.Hrg.160jt.0818267395 B00692.2017.301472-3

BU Baleno hijau thn 2002 AB kota pjk panjang langsung pemilik 57jt nego.Hub 087839760450 B00001.2017M301519-3

Carry’91 stw asli AB coklat ori AC USB&FM VR panel semua nyala WA:082332785151 20Jt B00002.2017M301119-3

Pilihlah Jas Hujan yang Bisa Mengurangi Risiko Kecelakaan JAKARTA, KOMPASOTOMOTIF - Musim hujan telah tiba. Salah satu kelengkapan berkendara yang harus dibawa pengguna motor saat kondisi ini adalah jas hujan. Selain melindungi pemakai dari terpaan angin dan air, jas hujan juga berfungsi sebagai penanda agar posisi pemakai bisa dilihat oleh pengendara lain. Sebab cuaca hujan kerapkali membuat jarak pandang dalam berkendara menjadi terbatas. Oleh karena itu, jas hujan yang dipakai tentu harus memenuhi aspek keselamatan. Saat ini sudah begitu banyak model jas hujan yang dijual. Namun tidak semua memenuhi kriteria dalam aspek keselamatan. Koordinator Jaringan Aksi Keselamatan Jalan, Edo Rusyanto, menilai jas hujan yang memenuhi aspek keselamatan adalah jas hujan yang dilengkapi unsur yang bisa memantulkan cahaya. Biasanya unsur ini dipasang di bagian punggung. "Upayakan jas hujannya memiliki unsur yang bisa berpendar ketika terkena cahaya. Konsep ini bagian dari upaya terlihat dan melihat ketika berlalu lintas jalan," kata Edo kepada KompasOtomotif, Senin (27/11). Selain itu, Edo menyarankan agar jas hujan yang

TIPS OTOMOTIF digunakan merupakan model setelan. Artinya terdiri atas baju dan celana. Edo menyarankan agar pengguna motor tidak menggunakan jas hujan ponco. Sebab jas hujan model ini berbahaya karena rawan tersangkut di roda belakang. " Jas hujan yang ideal sebaiknya tidak menghambat gerak tangan, kaki, kepala, hingga seluruh tubuh ketika bersepeda motor. Artinya, sebisa mungkin yang membuat tubuh rileks dan tidak tembus air," kata Edo.


18

SELASA PAHING 28 NOVEMBER 2017

Jogja Sport Land www.tribunjogja.com

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

tribunjogjaofficial TRIBUN JOGJA/ANGGA PURNAMA

Adaptasi Menjadi Kunci  Dari Hobi Bermuara Prestasi MENEKUNI suatu hal dalam waktu yang lama tentu bukanlah perkara mudah. Demikian pula Slamet Rudianto yang menekuni olahraga bola voli sejak 2004 silam. Voli merupakan hobinya sejak masuk SMP. Meski awalnya hanya memenuhi kewajiban untuk memilih salah satu ekstrakulikuler sekolah, namun justru semakin menyukai hobinya itu. Hingga akhirnya beberapa kali berhasil mengukir prestasi, Slamet remaja semakin menyeriusi voli saat masuk SMA di Pracimantoro, Wonogiri. Gayung bersambut, ketika memutuskan untuk menjadi atlet voli, libero kelahiran Wonogiri, 1 Januari 1991 ini mendapatkan kesempatan bergabung bersama Yuwana Sarana Olahraga (Yuso) ketika meneruskan pendidikannya di Yogyakarta. Yuso menjadi titik baliknya sebagai pemain voli. Slamet tak lagi bermain voli sebagai hobi semata, namun sudah menjelma sebagai pemain voli profesional hingga menjajaki kompetisi sekelas Liga Bola Voli (Livoli) dan Proliga. Ternyata tekun dan adaptasi menjadi kunci suksesnya sebagai pemain bola voli. “Dari dulu

Dulunya juru smash justru sekarang malah sering menerima smash dari lawan. memang suka dengan voli. Saya tekuni agar bisa menjadi pemain profesional,” katanya. Sementara, adaptasi dibutuhkan untuk menghadapi perubahan-perubahan yang terjadi di perjalanan hidupnya sebagai pemain voli. Menurut Slamet, adaptasi merupakan komponen yang tidak bisa diabaikan untuk meraih kesuksesan. “Seperti halnya saya beradaptasi dari posisi spiker atau smasher ke posisi libero atau defender,” ungkapnya. Atlet voli yang akan memperkuat tim Sukun Yuso Gunadhama pada kompetisi Livoli Divisi Utama 2017 Desember mendatang, mengaku sempat frustasi karena ia sudah nyaman bermain sebagai seorang spiker, namun ketika tergabung bersama tim Kejurnas DIY di Bogor ia justru di pasang sebagai seorang

libero atau pemain yang bertugas menerima atau menahan berbagai serangan dari pemain lawan dengan melakukan teknik passing bawah maupun passing atas. “Dulunya juru smash justru sekarang malah sering menerima smash dari lawan,” ujarnya. Diakui olehnya, masa adaptasi posisi baru dalam waktu singkat bukanlah hal yang mudah, apalagi beban mewakili Yogyakarta di ajang Kejurnas. Menurut Slamet, waktu pelaksanaan Kejurnas di Bogor, Yogyakarta menjadi tim unggulan, namun akhirnya harus menerima kenyataan tersingkir dan tak masuk empat besar. “Kegagalan di Kejurnas membuat saya sempat down, merasa bermain kurang maksimal. Bahkan saya sempat tidak latihan karena meratapi kegagalan tersebut,” ujar pemain yang memiliki tinggi 175 sentimeter ini. Tak ingin terus meratapi kegagalan, Slamet justru membuktikan bahwa ia tak menyia-nyiakan kesempatan yang diberikan oleh pelatih. Pada ajang Pra Pon dan PON 2011, Slamet kembali memperoleh kepercayaan mewakili DIY. Bahkan setelah sempat frustasi karena masa adaptasi posisi baru sebagai libero, ia tebus lunas sebagai libero terbaik DIY 2012/2013. (ang/han)

Bermental Baja

BIODATA

BERGANTI posisi dari spiker ke libero bukanlah sesuatu yang sederhana. Dua posisi ini memiliki peran yang berbeda namun keberadaannya menentukan kemenangan tim voli. Tetapi hal ini berhasil diatasi Slamet Rudianto, libero skuat Sukun Yuso Gunadharma. Sebagai pemain yang pernah merasakan posisi spiker, ia sangat paham keriuhan penonton dan sorak sorai pendukung saat berhasil menambah poin lewat pukulan smash ke wilayah lawan. Namun suasana ini tak lagi dirasakannya saat berhasil menepis serangan lawan saat berada di posisi libero. “Ibarat band musik, yang banyak dikenal adalah vokalisnya dan bukan drummer-nya. Begitu pula libero, jika berhasil menambah poin maka spiker yang menjadi sorotan. Tapi jika gagal, libero yang harus menanggung karena dinilai tidak mampu mengatasi serangan lawan,” katanya. Meski demikian, Slamet yang besar dari kompetisi an-

Nama Lengkap : Slamet Rudianto Tempat Tanggal Lahir : Wonogiri, 1 Januari 1991 Posisi : Libero/Defender

KARIER

Prayoga Wonogiri 2007 Yuwana Sarana Olahraga (Yuso), masuk 2009 Yuso Gunadharma 2011-2012 (Proliga) Jakarta Elektrik PLN 2015-2016 Sukun Yuso Gunadharma 2017 (Livoli Divisi Utama)

tarkampung ini sudah memiliki mental baja. Hal tersebut tak lagi menjadi beban melainkan semangat untuk mempertajam kemampuannya. Ia menjelaskan sebagai seorang libero, ia harus bersiap menjadi sasaran tembak spiker lawan. Mental baja juga dibutuhkan sebelum pertandingan dimulai, karena bila mental libero sudah jatuh maka ia tidak akan bisa berbuat banyak. “Apabila diawal pertandingan seorang libero tak mampu membangun mental tanding, bisa dipastikan hingga akhir pertandingan ia tak akan berbuat banyak karena mental telah kalah,” ujarnya. Tampil sebagai libero, membuat Slamet tidak hanya fokus pada penguatan fisik semata, namun juga intuisi. Menurutnya libero harus meiliki intuisi yang tajam kemana arah bola yang ditembakkan lawan. “Fisik penting untuk membangun kekuatan bertahan, seperti kuda-kuda dan tangan. Tapi intitusi juga sangat penting agar bisa mengikuti arah bola,” kata dia. (ang)

GRAFIS/FAUZIARAKHMAN

Target di Kejurnas Taekwondo Senior Meleset YOGYA, TRIBUN - Kontingen DIY gagal mencapai target dalam putaran Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Taekwondo Senior yang digelar di Cibubur, 23-26 November ini. DIY hanya memboyong satu medali perak dan dua perunggu di ajang ini. Medali perak berhasil diraih di nomor Poomsae beregu putra oleh Angger Nugraha Kristianto, Beni Suwasono Edi, dan Josef Macelino Wibowo. Sedangkan medali perunggu didapat dari nomor Kyurugi; Angga Barera di nomor under 63, dan Drastiana Siwi Maheswari di nomor under 57. Sebelumnya Pengda DIY menargetkan 1 emas, 1 perak, dan 1 perunggu di Kejurnas Senior ini. Pelatih Taekwondo DIY, Ragil Atmaja, mengakui pada kejurnas senior ini DIY belum bisa mencapai hasil maksimal. Kondisi ini dipengaruhi minimnya jam terbang atlet.

“Dari hasil evalusi sementara, atlet taekwondo DIY masih membutuhkan banyak pembenahan. Di antaranya peningkatan fisik, teknik, dan yang paling penting pembenahan mental,” paparnya, Senin (27/11). Kendati demikian, menurutnya pihaknya akan terus melakukan pembenahan sehingga menjadi lebih baik ke depannya. “Nanti akan kami evaluasi secara menyeluruh, kurangnya di mana,” katanya. DIY diperkuat 20 atlet, terdiri dari 10 atlet putra dan 10 atlet putri. DIY berlaga di 15 nomor, yaitu Under 58, 63, 68, 80, 87 putra, Under 46, 49, 53, 57, 63 putri, poomsae individu putra dan putri, poomsae pair, serta poomsae tim putra dan putri. Target 1 emas 1 perak dan 1 perunggu dipatok pascakeberhasilan tim Taekwondo Junior DIY di ajang Kejurnas Junior di Manado beberapa waktu lalu. (ang)

DIY Andalkan Empat Tim  Kejurnas Antarklub Voli U-17 YOGYA, TRIBUN - Penyelenggaraan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Antarklub Voli U-17 diramaikan 25 klub dari sepuluh provinsi. Jawa Timur merupakan provinsi dengan tim terbanyak yang akan bertanding dalam kejuaraan yang dilangsungkan di GOR Amongraga, Kota Yogyakarta 28 November-2 Desember 2017. Empat klub asal Jawa Timur membawa 6 tim untuk berlaga di Amongraga. Yaitu BMC Malang dan Sparta Sidoarjo dengan kekuatan masing-masing dua tim (putra-putri), Rumkital dengan 1 tim putri dan IVOP Pacitan dengan 1 tim putra. Sementara, empat klub asal DKI memboyong 5 tim; Vobgard 2 tim putra dan putri, serta JVC dan Mandala masing-masing satu tim putra, dan Satria Muda dengan satu tim putri. Sedangkan tuan rumah DIY, hanya dua klub yang

masuk dalam putaran Kejurnas Antar Klub Voli U-17, Ganevo dan Yuso Sleman. Ketua Panitia Pelaksana, Danang Anggoro Murti mengatakan klub-klub yang bertanding dalam kejurnas ini merupakan klub pilihan yang berhasil lolos seleksi di tingkat daerah. Termasuk Ganevo yang menjadi tuan rumah kejurnas tahun ini. “Klub-klub yang bertanding merupakan hasil seleksi di Kejurda antar klub. Di ambil juara satu dan dua dari masing-masing daerah,” paparnya, Senin (27/11). Kompetisi ini digelar dengan tujuan menjaring bibit-bibit unggul atlet voli. Sehingga ke depan akan muncul atlet-atlet voli indoor potensial yang dapat menjadi wakil Indonesia di ajang kompetisi tingkat internasional. Ide ini tak lain merupakan gagasan dari Ikatan Atlet

Voli Indonesia (IAVI). “Selama ini pembibitan baru dimulai saat usia 19 tahun, kami mencoba untuk dau tahun lebih awal. Sehingga diharapkan lima tahun mendatang, dapat dirasakan manfaatnya,” ujarnya. Lantaran bertujuan untuk penjaringan atlet muda, dalam kejurnas ini screening pemain juga diperketat. Menurutnya, semua berkas adminitrasi harus diserahkan kepada tim screening olah pemain bersangkutan. “Proses screening langsung dilakukan oleh PB PBVSI,” katanya. Sebagai tuan rumah, dua klub asal DIY diharapkan bisa masuk di 4 besar. Adapun kejuaraan ini akan memperebutkan Piala Raja. “Selanjutnya, tim yang menjadi juara di kejurnas antar klub ini akan menjadi wakil Indonesia di ajang Asian School Games 2018 mendatang,” ungkapnya. (ang)


18

Soccer Hot News SELASA, 28 NOVEMBER 2017

Soccer Hot News www.tribunjogja.com

tribunjogja

@tribunjogja

@tribunjogja

SELASA PAHING

28 NOVEMBER 2017

tribunjogjaofficial

19

LEICESTER CITY VS TOTTENHAM HOTSPUR

TARGET FAVORIT KANE

Tidak ada tak mungkin dalam sepak bola. Itu termasuk kemungkinan seorang pesepakbola mencetak gol pada tiga laga beruntun. OLEH karena itu, Harry Kane, penyerang Tottenham Hotspur, berpotensi menjebol gawang Leicester City pada pertandingan Premier League 2017/18 di King Power Stadium, Leicester, Rabu (29/11) dini hari waktu Indonesia. Kemungkinan makin besar karena The Foxes termasuk target favorit Harry Kane. Harry Kane selalu mencetak gol untuk Tottenham Hotspur pada dua laga terakhir. Kane mencetak gol ke gawang Borussia Dortmund, lalu akhir pekan lalu menjebol gawang West Bromwich Albion. Kane mencetak masing-masing satu gol pada setiap laga tersebut. Pria berusia 24 tahun itu bisa kembali melanjutkan ketajamannya saat pertandingan melawan Leicester City. Kane punya catatan bagus melawan The Foxes. Dari sembilan laga, termasuk saat menjalani masa peminjaman di Millwall, Kane 10 kali menjebol gawang The Foxes. Di sepanjang kariernya, itu adalah torehan terbaik Kane melawan sebuah klub. Korbankorban favorit Kane berikutnya adalah West Ham United, West Bromwich Albion, Arsenal, Hull City, Stoke City, dan Bournemouth. Rasio gol Kane melawan Leicester City di atas sempurna, meski tak mencetak gol dalam lima pertandingan. Rasio gol Kane mencapai 1,11 gol per laga melawan The Foxes.

Meski demikian, ini bukan rasio gol tertinggi Harry Kane. Penyerang tim nasional Inggris itu memiliki rasio 1,5 gol per laga melawan Bournemouth dan 1,16 gol per laga melawan West Bromwich Albion. Musim ini Harry Kane telah membuktikan mampu mencetak gol dalam lebih dari dua pertandingan beruntun untuk Spurs. Momen tersebut terjadi September lalu. Pada rentang 23 September sampai 30 September, Kane berturut-turut menjebol gawang West Ham (dua), APOEL (tiga), dan Huddersfield (dua). Harry Kane bahkan melanjutkan ketajamannya saat membela tim nasional Inggris pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2018. Kane mencetak gol ke gawang tim nasional Slovenia dan tim nasional Lithuania. Masing-masing satu gol. Motivasi Kane untuk menjebol gawang The Foxes semakin tinggi. Dia ingin memberikan kemenangan kepada Spurs. Golnya ke gawang West Bromwich Albion tidak cukup untuk memenangkan Spurs. Hal tersebut membuat Kane kecewa. "Kami menciptakan banyak peluang di 15 menit terakhir dan mungkin seharusnya kami bisa menang. Ini mengecewakan, namun yang bisa kami lakukan adalah fokus ke laga melawan Leicester Selasa (Rabu dini hari, red) nanti," ujar Kane dikutip dari Tottenhamhotspur.com. (Tribunnews/deo)

S OINT ensi P T C DIRE ne berpot gol

a ce t ak an rr y K • H a b a li m e n a s u k l a w m m r e k i t y te ter C orit Kane s u e c i un i t fav • Le 4 t ah i T he 2 g n adap nyera • Pe s mengh s foku F o xe

AFP PHOTO/DANIEL LEAL-OLIVAS

HARRY KANE

HUDDERSFIELD TOWN 1-2 MANCHESTER CITY

Amazing Sterling MANCHESTER City bukan hanya Sergio Aguero atau Gabriel Jesus. Raheem Sterling layak menjadi andalan The Citizens untuk menjebol gawang lawan. Performanya pada musim ini sungguh mengagumkan. Raheem Sterling kini telah mencetak 12 gol dari 18 penampilan bersama Manchester City di semua kompetisi. Sterling mencetak gol ke-12 pada Senin (27/11) dini hari waktu Indonesia pada pertandingan Premier League 2017/18 melawan Huddersfield Town di John Smith's Stadium. Torehan tersebut adalah torehan terbaik dalam satu musim di sepanjang karier profesional Raheem Sterling. Sebelumnya torehan terbanyak Sterling adalah 11 gol pada musim 2014/15 dan 2015/16. Musim 2015/16 adalah musim debut Sterling bersama Manchester City setelah hijrah dari Liverpool. Gol Sterling ke gawang Huddersfield Town sangat krusial. Gol yang tercipta pada

menit ke-84 itu mengantarkan The Citizens meraih kemenangan 1-2. The Citizens sempat tertinggal 1-0 pada menit ke-45 akibat gol bunuh diri Nicolas Otamendi. The Citizens menyamakan kedudukan dua menit berselang lewat gol Sergio Aguero dari titik 12 pas. Pep Guardiola, pelatih Manchester City, melontarkan pujian untuk Raheem Sterling. Menurut Guardiola hal yang terpenting bukan berapa gol yang Sterling cetak atau berapa banyak peluang yang dia ciptakan. "Ini soal bagaimana dia mempertahankan bola dan pergerakannya. Dia masih muda dan kami bisa mengembangkan dia menjadi pemain yang lebih baik. Kami sangat senang atas performanya," ujar Guardiola dikutip dari Mancity.com. Manchester City melanjutkan tren positifnya pada musim ini lewat kemenangan atas Huddersfield Town. Manchester City makin kokoh di puncak klasemen sementara. Mereka

DATA & FAKTA KLASEMEN PREMIER LEAGUE

KLASEMEN LIGUE 1

Pos

Pos

Tim

1 Manchester City

REKOR

AFP PHOTO/OLI SCARFF

- Raheem Sterling (tengah), penyerang Manchester City, merayakan golnya ke gawang Huddersfield Town pada pertandingan Premier League 2017/18 di John Smith's Stadium, Senin (27/11) dini hari waktu Indonesia. Raheem Sterling memecahkan rekor jumlah gol dalam semusim di sepanjang kariernya. mengoleksi 37 angka dari 13 pertandingan, unggul delapan angka atas Manchester United, rival sekotanya. Torehan angka Manchester City sangat bersejarah. Di sepanjang sejarah Premier League, torehan 13 angka dalam 13 pertandingan adalah torehan

terbaik dalam satu musim kompetisi. "Delapan belas kemenangan beruntun adalah hal yang luar biasa, termasuk 11 kemenangan beruntun Premier League. Kami berada dalam momen bagus," kata Guardiola. (Tribunnews/ deo)

P

M S K GM GK+/-Poin

13 12 1 0 42 8+34 37

Tim

P

M S K GM GK+/-Poin

1 Paris Saint-Germain 14 12 2 0 45 10+35 38

2 Manchester United 13 9 2 2 28 6+22 29

2 Lyon

14 8 5 1 37 15+22 29

3 Chelsea

13 8 2 3 24 11+13 26

3 AS Monaco

14 9 2 3 36 15+21 29

4 Arsenal

13 8 1 4 23 16+7 25

4 Marseille

14 8 4 2 28 18+10 28

5 Tottenham Hotspur 13 7 3 3 21 10+11 24

5 Nantes

14 7 2 5 13 15 -2 23

6 Liverpool

13 6 5 2 25 18+7 23

6 Caen

14 7 1 6 10 14 -4 22

7 Burnley

13 6 4 3 12 10+2 22

7 Montpellier

14 5 5 4 12 8 +4 20

8 Watford

13 6 3 4 22 21+1 21

8 St Etienne

14 5 4 5 16 20 -4 19

9 Brighton & Hove

13 4 4 5 13 14 -1 16

9 Stade Rennes

14 5 3 6 17 18 -1 18

10 Southampton

13 4 4 5 13 15 -2 16

10 SC Amiens

14 5 3 6 13 14 -1 18

11 Huddersfield Town 13 4 3 6 9 19-10 15

11 Troyes

14 5 3 6 16 18 -2 18

12 Leicester City

13 3 5 5 17 19 -2 14

12 Dijon FCO

14 5 3 6 20 23 -3 18

13 Bournemouth

13 4 2 7 11 14 -3 14

13 Bordeaux

14 4 5 5 17 20 -3 17

14 Newcastle United

13 4 2 7 11 17 -6 14

14 Toulouse

14 4 4 6 13 20 -7 16

15 Stoke City

13 3 4 6 16 26-10 13

15 Guingamp

14 4 3 7 14 23 -9 15

16 Everton

13 3 3 7 13 28-15 12

16 Angers

14 2 8 4 17 23 -6 14

17 West Bromwich

13 2 5 6 10 19 -9 11

17 Strasbourg

14 3 5 6 17 26 -9 14

18 West Ham United

13 2 4 7 12 26-14 10

18 Nice

14 4 2 8 15 25-10 14

19 Swansea City

13 2 3 8 7 15 -8

19 Lille

14 3 3 8 12 22-10 12

20 Crystal Palace

13 2 2 9 8 25-17 8

20 Metz

14 1 1 12 5 26-21 4

9


20

SELASA PAHING 28 NOVEMBER 2017

Super Ball Sport Hot News www.tribunjogja.com

SELASA, 28 NOVEMBER 2017

HALAMAN 17

www.tribunjogja.com

WATFORD

tribunjogja

@tribunjogja

tribunjogja

@tribunjogja

VS

@tribunjogja

@tribunjogja

tribunjogjaofficial

SELASA PAHING

28 NOVEMBER 2017

tribunjogjaofficial

20

MAN UNITED

SEJINAK KUCING MANCHESTER United membutuhkan seekor singa lapar di kotak penalti lawan, tapi kini ternyata hanya mengandalkan seekor kucing jinak. Perumpamaan miring itu diutarakan mantan pemain Arsenal, Martin Keown menyusul performa melempem striker Romelu Lukaku saat Manchester United mengalahkan Brighton and Hove 1-0 lewat gol bunuh diri pemain lawan, Lewis Dunk di Lanjutan Liga Primer akhir pekan lalu (25/11). Dua hari sebelumnya, Lukaku juga tak kuasa membuat perbedaan ketika Setan Merah ditekuk FC Basel 0-1 dalam lanjutan Liga Champions (23/11). Lukaku di awal musim memang tampil menggigit dengan

menyumbang sebelas gol dari sepuluh laga. Tapi kini performanya melorot jauh dengan hanya mengemas satu gol dari sepuluh laga terakhir. Saat melawan Brighton, ia bahkan seperti “menghilang” karena jarang melakukan gebrakan berarti. Di menit ke62, ia digeser ke posisi sayap kiri setelah Zlatan Ibrahimovic masuk menempati posisi striker utama. Keown menilai, Lukaku kini sudah terlalu jinak, dan harus dibangunkan kembali dengan cara menyimpannya di bangku cadangan. “Melawan Watford jadi momen tepat untuk menjadikannya pemain cadangan. Itu akan membuatnya marah, dan akan mengaum lagi di kotak penalti. Bagi saya, Lukaku sekarang seperti kucing jinak, sedang United ingin penampilan segarang singa,” kata Keown. Namun, pelatih Man United, Jose Mourinho menilai Lukaku tetap pemain yang patut jadi model panutan. “Romelu bagi saya adalah pemain fantastis, saya tak peduli ia tak

DIRECT POINTS z Mourinho didesak simpan Lukaku di bangku cadangan z Lukaku terancam absen 3 laga karena menendang bek Brighton z Musim lalu, MU keok 1-3 di kandang Watford mencetak gol,” ujarnya usai pertandingan. “Ia punya mental juara. Itu yang diperlihatkannya saat memenangkan tendangan sudut yang berujung gol, itu yang ditunjukkan dengan menekel lawan di sayap kiri. Mental seperti itu yang saya inginkan, dan sayangnya tak semua pemain bisa seperti itu,” kata Mou membela. Di luar faktor non-teknis, Lukaku pun kini terancam absen di tiga laga setelah hasil rekaman video memperlihatkan ia dua kali menendang bek Brighton, Gaetan Bong. Sejumlah media di Inggris memprediksi FA bakal mengganjar striker 24 tahun asal Belgia ini dengan hukuman tak boleh bermain tiga kali di liga domestik. Dan jika itu yang terjadi akan menjadi kerugian besar untuk United. Pasalnya, tiga laga ke depan adalah laga yang sangat berat: melawan Watford di Vicarage Road (29/11), menyambangi Arsenal di Stadion Emirates (3/12), dan menjamu Manchester City di Old Trafford (10/12). Watford jelas bukan lawan enteng, terlebih dalam kondisi MU seperti sekarang yang tumpul di lini depan.

Mourinho pun menyadari hal tersebut. Ia diperkirakan akan membuat rotasi di lini serang setelah menilai trio Anthony Martial, Marcus Rashford, dan Juan Mata bermain tak efektif di belakang Romelu Lukaku. “Serangan kami (melawan Brighton) sangat lemah. Tiga pemain yang bermain dengan Lukaku tidak mendapat bola. Kami gagal dalam situasi satu lawan satu,” ujarnya. Musim lalu, Setan Merah dipermalukan Watford 1-3 di Vicarage Road. Mou menilai tim lawan yang kini dibest Marco Silva pun jauh lebih baik ketimbang tahun lalu saat ditukangi Walter Mazzarri. “Saya pikir mereka tim terkuat di papan tengah. Dan saya merasa aneh kenapa mereka ada di papan tengah padahal punya tim bagus, dan juga pelatih bagus. Mereka juga jauh lebih berkembang dari musim lalu,” kata Mourinho. Setelah kalah tiga kali beruntun, Watford kini meniti jalan untuk bangkit setelah menang dua kali berturut-turut masing-masing menggebuk West Ham 2-0, dan Newcastle 3-0. Dua kemenangan itu jadi modal kuat menjamu Man United. (Tribunnews/den)

OLI SCARFF / AFP

GENDONG VALENCIA-

Dalam foto 18 November lalu, Striker Manchester United, Romelu Lukaku (kiri) menggendong rekannya, Antonio Valencia setelah membobol gawang Newcastle. Itulah gol pertamanya dari 10 laga terakhir. Lukaku disorot karena performanya makin melempem.


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.