Design Heroes

Page 1




Shigeo Fukuda

Michael Johnson

Louise Fili

Simon C.Page

Jonathan Barnbrook

Moshik Nadav


I believe shigeo fukuda

that in design, 30% dignity, 20% beauty and 50% absurdity are necessary


Fukuda Illustration Exhibition, 1979

04 DESIGN HEROES


shigeo fukuda [ 1932 - 2009 ]

Awalnya beliau tertarik dengan desain ala Swiss dan masuk Tokyo University of Fine Arts and Music. Shigeo Fukuda merupakan desainer Jepang pertama yang masuk Hall of Fame New York Art Directors Club. Karyanya terkenal dengan gaya visual yang minimalis serta banyak memanfaatkan ilusi mata. The New York Times mendeskripsikan poster-poster Fukuda sebagai “Konsep rumit yang disederhanakan menjadi gambar sederhana yang menarik�. Victory 1945 merupakan salah satu karyanya yang paling terkenal, memperlihatkan peluru yang mengarah langsung pada mulut sebuah meriam. Karya tersebut memenangkan hadiah utama pada Lomba Poster Warsawa tahun 1975, sebuah kompetisi yang membantu menyokong dana bagi Peace Fund Movement. Tidak hanya sebagai desainer, ia juga menguasai pemahaman 3 dimensi, contohnya karya Lunch with a Helmet On. Beliau meninggal tahun 2009 karena penyakit jantung.

05


3

06

1

2

4

5

DESIGN HEROES


1

Victory, 1945

6

Shigeo Fukuda ?Funny Picture, 2003

2

The 2nd Paper Works Exhibition, 1992

7

Shigeo Fukuda ?Human Poem, 2003

3

Happy Earth Day, 1982

8

Shigeo Fukuda ?Animal Parade, 2002

4

Lunch with a Helmet On, 1987

9

Shigeo Fukuda ?All Creation, 2003

5 Dirty White Trash (with Gulls), 1998

6

7

8

9

07


ANALISA KARYA

CONTENT

FORM Tarikan garis sederhana, warna solid, hierarki jelas dengan tipografi yang tegas dan komposisi minimalis.

berupa gambar sebuah meriam yang saling berhadapan dengan sebuah peluru. Secara gamblang, dapat kita tafsirkan bahwa meriam dan peluru dekat hubungannya dengan perang dan hal-hal berbau propaganda. Warna yang tegas juga turut mendukung mood dari posternya. Menurut kelompok kami, poster ini mengandung arti ironi, meski berjudul Victory 1945, namun meriam tersebut terlihat seperti menembakkan peluru yang mengarah pada meriamnya sendiri sehingga memberikan arti bahwa meskipun menang dalam perang, tetap akan mengalami kerugian.

CONTEXT

08

Ditujukan pada Perang Dunia II untuk memberikan kesadaran akan buruknya akibat yang dapat disebabkan oleh perang.

DESIGN HEROES


In the past we branded slaves Now we are slaves to brands jonathan barnbrook

Design is both a political and cultural force of change, although most designers choose not to think about the power it has.


George Bush Typography Quote

10 DESIGN HEROES


[ 1966 - now ]

jonathan barnbrook

Jonathan Barnbrook adalah seorang desainer, tipografer, dan perancang huruf berkebangsaan Inggris. Mempelopori desain grafis dengan kepentingan sosial, ia sangat memperhatikan budaya kerja, konsumerisme, perang, serta politik internasional. Barnbrook sering menghubungkan karyanya dengan hal-hal yang berbau politik, ironi, bahkan pernah menggunakan iklan untuk menyatakan anti-corporate, serta eksebisi-eksebisi yang mempromosikan karya non-komersil (walaupun ia berkarya untuk kepentingan komersil juga). Mendirikan studionya pada 1990 dan Virus Foundry pada tahun 1997, Barnbrook terkenal dengan penamaan font rancangannya yang provokatif, seperti Mason (dirilis dengan nama Manson), Bastard, Exocet, Nixon, dan Drone. Penamaan yang kontroversial itu berasal dari kebiasaan subversif-nya dalam mengomentari keadaan sosial.

11


1 Barnbrook Bible 2 corporate identity for the 17th Biennale of Sydney 3 Exocet Font 4 Bastard Font

5 Roppongi Hills corporate identity

1

2

3 5

4

12 DESIGN HEROES


6 The Little Book of Shocking Global Facts 7 'a cock or two: a prison, a gallery' 8 'the cockatoos still continue to preen themselves while we all applaud'

6

7

8


ANALISA KARYA

FORM Campuran bentuk-bentuk geometris dan organis, dengan penggunaan tebel-tipis garis yang ekstrim. Terkadang menggunakan bentuk yang berbeda-beda di setiap hurufnya, namun tetap dapat memberikan kesan unity.

CONTENT Merupakan sebuah typeface jenis blackletter yang terdiri dari alfabet, angka, dan tanda baca

14

CONTEXT Dibuat tahun 1988 yang mana merupakan awal dari perkembangan teknologi komputer. Huruf ini dibuat sebagai bentuk sindiran terhadap konsumerisme.

DESIGN HEROES


I never design anything that conflicts with my aesthetics or interests

louise fili


The Civilized Shopper’s Guide to Florence


louise fili [ 1951 - now ] Sebelumnya Louise Fili adalah seorang desainer senior di Herb Lubalin (1976-1978) dan art director di Pantheon Books (1978-1989), di mana pada saat itu ia mendesain lebih dari 2000 cover buku. Kemudian ia mendirikan Louise Fili Ltd pada tahun 1989, yang memiliki spesialisasi pada: logo, packaging, dan desain cover buku. Hingga saat ini, Fili telah aktif mengajar desain grafis dan tipografi selama lebih dari 20 tahun. Louise Fili pernah menerima Medali Emas dan Perak dari The Society of Illustrators dan New York Art Directors Club, the Premio Grafico dari the Bologna book Fair, 3 nominasi James Beard award, dan penerima National Endowment for the Arts design grant. Selain itu, karyanya juga menjadi koleksi permanen dari library of Congress, the Cooper Hewitt Museum, dan Bibliotheque Nationale. FIli mengarang lusinan buku desain, banyak di antaranya bersama suaminya (Steven Heller, sejarahwan desain). Pada tahun 2004, Fili dilantik manjadi anggota Art directors Hall of Fame.

17


1

DESIGN HEROES

2

18


1

Picholine Identity

2 Scripts Book 3 American Spoon 4

Logo Tiffany & Co

5 Logo Paul Tanners

3

4

5

19


ANALISA KARYA

CONTENT

FORM Menggunakan warna dull dengan tone yang dekat, terdapat ornamen, menggabungkan huruf script dan serif, ilustrasi dengan arsiran detail dan komposisi simetris. Secara keseluruhan, seperti gabungan dari gaya victorian dan art deco.

20

Merupakan sebuah kemasan dengan material dari sejenis kertas yang tidak mudah sobek. Memuat merk produk serta informasi-informasi tentang produk tersebut.

CONTEXT

DESIGN HEROES

Dibuat sebagai pelindung dari produk yang ada di dalamnya serta berfungsi juga sebagai media promosi untuk menarik konsumen. Bentuk kemasan praktis disesuaikan dengan target konsumen yang notabene masyarakat perkotaan dengan tingkat kesibukan dan mobilitas yang tinggi.


I find it very satisfying getting mathematically correct proportions when designing something . . . simon c page


International Year of Astronomy 2009

22 DESIGN HEROES


simon c. page Simon merupakan seorang desainer grafis dan ilustrator berkebangsaan Inggris. Latar belakang pendidikannya bukan desain, melainkan bidang yang berhubungan dengan matematika. Awalnya dia bekerja di bagian keuangan suatu perusahaan dan mulai menyusun halaman presentasi perusahaan yang membuatnya terobsesi pada desain grafis. Sekitar tahun 2008 dia mengikuti lomba poster dan memenangkannya, hal ini membuat dia memulai karir di bidang desain grafis. Ilmu Matematika sangat mempengaruhi gaya desainnya, beberapa karya-nya ada yang berhubungan dengan sains. Kebanyakan karyanya menggunakan prinsip-prinsip gestalt. Salah satu karyanya yang terkenal adalah poster untuk International Year of Astronomy (IYA), yang pada awalnya merupakan karya inisiatifnya sendiri, dan kemudian dilirik dan dipakai oleh organisasi tersebut untuk dijadikan kampanye global.

23


1

24 DESIGN HEROES

1

Poster berseri Spirographics

2 2 Seri CUBEN Poster 3 Logo Haha 4

Logo Minimum

5 Logo Rotator


2

3

4

5

25


ANALISA KARYA

CONTENT

FORM

Setiap karya poster yang dibuat selalu menunjukkan kedinamisan, hal ini untuk menggambarkan aktivitas-aktivitas yang terjadi di ruang angkasa seperti matahari, planet, dan bulan.

Menggunakan bentuk-bentuk geometris dengan warna-warna dull. Banyak menggunakan repetisi dan prinsip gestalt seperti proximity, closure, dan continuation.

CONTEXT Dibuat sebagai poster promosi dari acara International Year of Astronomy 2009. 26 DESIGN HEROES


when you want people to really think about design in a more a b s t ra c t sense, it’s better if you show them what wrong design looks like.


28

DESIGN HEROES


Setelah menghabiskan 8 tahun berganti-ganti pekerjaan di berbagai Negara, Michael Johnson akhirnya mendirikan firma desainnya sendiri yang bernama JohnsonBanks di London, pada tahun 1992 saat berumur 28 tahun. 8 tahun awalnya memang cukup berat, selama ia menjadi karyawan di Wolff Olins ia dijuluki sebagai “Pria Ber-jas yang Bisa Menggambar�, dan tidak dianggap sebagai desainer. Tapi Johnson Banks telah berkembang menjadi sebuah firma desain dengan klien-klien internasional.

[ 1964 - now ]

michael johnson

Michael adalah Creative Director dari perusahaan tersebut, di mana mereka menangani bidang budaya, etika, pemerintahan, dan amal, serta telah menghasilkan merk dan bagan identitas bagi British Government, CABE, Shelter, Christian Aid, Save the Children and the British Film Institute. 29


1

30

3 2

DESIGN HEROES


4

5

31

1

Perancangan Identitas Shelter

2 Pew Center for Arts & Heritage 3 Logo Virgin Atlantic 4

Perancangan Identitas Anthony Nolan

5 Science Museum


ANALISA KARYA

CONTENT FORM Gambar menggunakan tarikan garis detail mengikuti bentuk asli objek yang diwakili, warna solid, dan komposisi simetris.

Menggambarkan keberagaman yang ada di London dengan kemungkinan-kemungkinan bisnis yang dapat dibangun. Dengan kata “Think London�, gambar ini mengajak orang-orang terutama pebisnis untuk berpikir dan mempertimbangkan untuk menetap di London.

CONTEXT Dibuat untuk menggantikan brand sebelumnya, yaitu The London First Centre.

32 DESIGN HEROES


One can g e t i n s p i ra t i o n from people the way they talk, the way they walk, even the subtle way they hold and/or present themselves


Playful Ampersand

34 DESIGN HEROES


[ 1983 - now ]

moshik nadav Moshik Nadav adalah seorang tipografer dan desainer grafis berkebangsaan Israel. Pada Juni 2011, Moshik lulus dari studinya di Yerusalem yang mengkhususkan diri dalam tipografi dan desain huruf. Moshik telah bekerja selama dua tahun di sebuah perusahaan periklanan terkemuka di Israel sebagai seniman grafis dan saat ini bekerja sebagai freelancer yang fokus pada tipografi, merancang huruf, branding dan desain grafis. Bagi Nadav, untuk mendapatkan inspirasi tidak harus dengan melihat karya indah dari desainer lain (seperti yang biasa dilakukan oleh desainer pada umumnya), melainkan bisa didapat dari apa saja, dari cara org berbicara, orang berjalan, mendengar musik, suasana stasiun dan lain-lain. Ia berpendapat, setiap karya memiliki konsep tersendiri dan membutuhkan riset serta penelitian yang mendalam.

35


1

Moshik Upper Case Typeface

2 Tel Aviv based Magazine 3 Paris Typeface 4

Woman who Changed The World

5 Gilad Shalit Project

2

1

3

36

4

DESIGN HEROES


5

37


ANALISA KARYA

CONTENT Memaparkan timeline acara dengan tingkat clarity yang jelas sehingga memudahkan audiens untuk melihat.

FORM Menggunakan bentuk-bentuk geometris, warna monochrome, serta komposisi yang

CONTEXT Majalah mingguan yang dibuat untuk memberikan informasi mengenai timeline acara yang ada di Tel Aviv, Israel.

38 DESIGN HEROES


end


metodologi desain

Artya Chamiatri Elfira Yunus Erwin Yovianto Ivanna Cerelia Suryo Vincent Hadi Wijaya



metodologi desain


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.