Harga Eceran Rp4.000,-
Polisi Cari Barang Bukti Ungkap Kematian Editor Metro TV JAKARTA (Waspada): Tim gabungan Polres Metro Jakarta Selatan, Polsek Pesanggrahan dan Mabes Polri melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) ulang dengan fokus mencari barang bukti lainnya, untuk mengungkap kematian editor Metro TV Yodi Prabowo. “Menurut hasil autopsi, kami menilai diduga ada penganiayaan sebelumnya,” kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Irwan Susanto di Jakarta, Sabtu (11/7). Lanjut ke hal A2 kol. 5
Demi Kebenaran Dan Keadilan
WASPADA ISSN: 0215-3017
KUALA LUMPUR (Antara): Pemerintah Malaysia semenjak pandemi Covid-19 telah memulangkan sebanyak 19.111 pekerja migran ilegal atau pekerja asing tanpa identitas (PATI). Menteri Keamanan yang juga Menteri Senior Malaysia Ismail SabriYaakobmengemukakanitudalamjumpapersPerintahKawalan Pergerakan (PKP) di Putrajaya, Sabtu (11/7). Di antara jumlah PATI tersebut, ujar dia, termasuk 8.575 pekerja migran dari Indonesia, 2.584 dari Bangladesh dan
Terbit 16 Halaman
Lanjut ke hal A2 kol. 4
Harian Umum Nasional Terbit Sejak 11 Januari 1947. Pendiri: H. Mohd. Said (1905 - 1995), Hj. Ani Idrus (1918 - 1999)
MINGGU, Wage, 12 Juli 2020/21 Dzulqa’idah 1441 H
No: 26727 Tahun Ke-73
Malaysia Pulangkan 19.111 Pekerja Ilegal
Secapa AD Jadi Kluster Baru Covid-19
Waspada/M. Ishak
PANTAI DI ACEH RAMAI: Menjelang belajar tatap muka jenjang SMP/SMA sederajat di Aceh, pengunjung dari berbagai daerah di Provinsi Aceh memadati pantai Leuge, Kecamatan Peureulak, Kabupaten Aceh Timur, Sabtu (11/7). Pantai Leuge satu-satunya wisata bahari yang ramai dikunjungi setelah lama ditutup saat konflik berkepanjangan di Aceh. Pesona Pantai Leuge terkenal dengan pohon cemara yang berjejer rapi disepanjang pesisir perairan Selat Malaka itu, bahkan air laut yang jernih membuat pengunjung betah mandi di laut, apalagi dataran pantainya yang luas sangat cocok dijadikan lokasi bermain anak-anak sambil menikmati alam terbuka.
JAKARTA (Waspada): Pengamat intelijen, pertahanan dan keamanan, Ngasiman Djoyonegoro mengatakan bahwa Sekolah Calon Perwira TNI Angkatan Darat yang menjadi kluster baru Covid-19 merupakan peringatan untuk memperketat protokol kesehatan di tengah normal baru. “Ini jelas warning ya. Artinya, meski sekarang diberlakukan new normal, protokol kesehatan harus tetap diperhatikan,” kata Ngasiman Djoyonegoro melalui pernyataan tertulis di Jakarta, Sabtu (12/7). Secapa AD di Bandung menjadi kluster baru virus Covid19 setelah 1.262 siswa dan pengajar tertular virus tersebut. Jika Secapa AD saja bisa menjadi kluster baru, kata Simon, sapaan akrab Ngadiman, potensi di sekolah-sekolah lain juga cukup tinggi. “Secapa AD yang punya kedisiplinan tinggi bisa jadi kluster baru, gimana dengan sekolah yang lain,” kata Direktur Eksekutif Center of Intelligence and Strategic Studies (CISS) itu. Oleh karena itu, Ia berharap sekolah-sekolah di bidang angkatan lainnya, seperti Secapa Sesko dan Sespimti sebaiknya memperketat protokol kesehatan. Bahkan seharusnya diberlakukan secara daring saja seperti sekolah-sekolah lain pada umumnya. Menurutnya, para pimpinan harus melihat bahwa kluster baru Secapa AD harus menjadi pelajaran penting mengantisipasi agar jangan sampai ada muncul kluster-kluster berikutnya, karena inti normal baru adalah memulai dengan cara-cara yang baru, bukan dengan cara seperti semula. Untuk itu, para pimpinan harus memberikan contoh soal adaptasi kebiasaan baru tersebut, misalnya dengan menggelar sekolah daring sambil menunggu situasi Covid-19 kondusif. Kalaupun harus digelar sekolah tatap muka, kata dia, harus ada protokol khusus, misalnya siswa dengan usia di bawah 45 tahun tatap muka, sementara yang usia di atas 45 tahun melalui daring. “Faktor usia juga penting sebagai protokol khusus. Kalau sekolah yang usianya 45 ke atas kegiatan fisiknya terbatas, atau malah fokusnya klasikal, ya sebaiknya daring saja,” kata Simon.(ant)
Anggaran Covid-19 Untuk Pilkada JAKARTA (Waspada): Ketua KPK Firli Bahuri mengungkapkan modus anggaran penanganan Covid-19 diselewengkan untuk kepentingan Pilkada Serentak pada 9 Desember 2020.
“Penyalahgunaan bisa dilihat dari besar kecilnya permintaan anggaran penanganan Covid-19 di wilayah atau daerah yang ikut menyelenggarakan
pilkada serentak,” kata dia di Jakarta, Sabtu (11/7). Ia menyatakan, beberapa kepala daerah yang berkepentingan untuk maju, KPK melihat
mengajukan alokasi anggaran Covid-19 yang cukup tinggi, padahal kasus di wilayahnya sedikit. Selain itu, ada juga kepala daerah mengajukan anggaran
penanganan Covid-19 yang rendah, padahal kasus di wilayahnya terbilang tinggi. Hal tersebut terjadi karena kepala daerah itu sudah memimpin
di periode kedua sehingga tidak berkepentingan lagi untuk maju. “Saya ingatkan, jangan main-main. Ini menjadi perhatian
penuh KPK. Terlebih dana penanganan Covid-19 sebesar Rp695,2 triliun dari APBN Lanjut ke hal A2 kol. 7
Kejagung Instruksikan Jaksa Intelijen Kawal Program PEN
Waspada/Zainuddin Abdullah
SERATUSAN korban kebakaran Pasar Inpres Jalan Listrik, Kec. Banda Sakti menolak bantuan masa panik dari Wali Kota Lhokseumawe Suadi Yahya yang dinilai tak layak diterima di Kantor Satpol-PP setempat, Sabtu (11/7).
Korban Kebakaran Pasar Inpres Tolak Bantuan Wali Kota
JAKARTA (Waspada): Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) mendesak Kepala Kepolisian Indonesia Jenderal Polisi Idham Azis segera memproses hukum oknum polisi yang menjadi pelaku kasus dugaan penganiayaan terhadap seorang saksi pembunuhan di dalam tahanan Polsek Percut Sei Tuan, Medan, Sumatera Utara. “Agar penyiksaan dalam tahan polisi tidak terus berulang, Kapolri harus menindak pelaku penyiksaan di polsek tersebut secara hukum, serta menindak atasan langsung dari pelaku penyiksaan itu,” ujarWakil Ketua Komnas HAM Amiruddin dalam keterangan tertulis diterima di Jakarta, Sabtu (11/7).
dari mereka menolak menerima penyaluran paket bantuan masa panik berupa sembako dari Wali Kota Lhokseumawe Suadi Yahya. Aksi korban kebakaran yang mengamuk dengan melontarkan kata sumpah serapah dan melabrak petugas Satpol PP serta anggota Koramil Banda Sakti itu sempat membuat Jalan Listrik Kecamatan Banda Sakti macet, karena masyarakat turut menyaksikan luapan kemarahan puluhan korban kebakaran Pasar Inpres, Sabtu (11/7) sore. Namun aksi protes dan menolak bantuan itu hanya berlangsung sekira 15 menit hingga
Lanjut ke hal A2 kol. 4
Lanjut ke hal A2 kol. 3
LHOKSEUMAWE (Waspada): Seratusan korban kebakaran Pasar Inpres mengamuk
dan menjerit protes di halaman Kantor Satpol -PP Kota Lhokseumawe, dan sebagian besar
Komnas HAM Desak Kapolri Tindak Polisi Penyiksa Saksi
Unggul Pemilu Singapura, PAP Isyaratkan Penundaan Suksesi SINGAPURA (Antara): Partai Aksi Rakyat (PAP) yang unggul pada pemilihan umum Singapura, Jumat (10/7), mengisyaratkan kemungkinan penundaan rencana suksesi dan para analis memperkirakan perubahan kebijakan lain yang dapat mempengaruhi pusat bisnis internasional itu. PAP mengamankan 83 kursi dari total 93 kursi di parlemen, sebuah kemenangan besar menurut standar internasional, tetapi merupakan penurunan drastis dalam perolehan suara rakyat. Sementara oposisi memenangi 10 kursi yang belum pernah terjadi sebelumnya. Hasil itu menunjukkan “keinginan jelas akan keragaman suara”, menurut Perdana Menteri Lee Hsien Loong dalam konferensi pers, Sabtu (11/7) pagi. “Warga Singapura ingin PAP membentuk pemerintah, tetapi mereka terutama para pemilih yang lebih muda juga ingin melihat lebih banyak kehadiran oposisi di parlemen,”
kata Lee. Hasil pemilihan memberikan gambaran tentang rencana Lee untuk mencari mandat bagi generasi pemimpin berikutnya saat ia bersiap untuk turun. Para analis mengatakan, Partai Buruh yang kuat bisa membuat pergantian kekuasaan dari Lee menjadi lebih menantang. Penggantinya yang ditunjuk, Wakil Perdana Menteri Heng Swee Keat, meraih 53 persen suara di daerah pemilihannya dalam ujian nyata pertama popularitasnya. “Ini bukan dukungan kuat dari para pemimpin baru,” kata Bridget Welsh, rekan riset kehormatan di University of Nottingham Asia Research Institute Malaysia. Heng, 59, dianggap “tidak memiliki daya tarik nasional dalam kampanye,” seperti halnya banyak pemimpin generasi berikutnya, kata Welsh. Lanjut ke hal A2 kol. 3
JAKARTA (Waspada): Jaksa Agung Sanitiar Burhanuddin memerintahkan seluruh jaksa mengoptimalkan kualitas kerjanya guna mengamankan dan menyukseskan jalannya program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN). “Aktif melakukan pengawalan dan pendampingan guna mendukung pelaksanaan program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) dan Perubahan Postur APBN 2020 secara profesional dan proporsional,” ujar Burhanuddin melalui siaran pers, Jakarta, Sabtu (11/7). Burhanuddin meminta kepada para jaksa, khususnya bidang intelijen menciptakan kondisi yang sinergis dengan berbagai pihak dalam upaya mendukung terciptanya iklim investasi yang sehat dan kondusif. Bidang intelijen juga diharapkan saat melaksanakan perannya dalam pendekatan pencegahan tindak pidana korupsi tidak kontraproduktif dengan upaya untuk mengamankan dan menyukseskan jalannya program PEN. Jaksa Agung meminta adanya tindakan preventif terhadap masalah-masalah hukum yang telah terdeteksi sejak dini. “Jangan menunggu masalah yang ada mengemuka ke permukaan, lalu menimbulkan kegaduhan,” tegas Burhanuddin. Sementara untuk bidang perdata dan tata usaha negara, Burhanuddin menekankan perlunya peningkatan kualitas dan profesionalisme Jaksa Pengacara Negara (JPN). JPN diharapkan sejalan dengan animo para pemangku kebijakan yang membutuhkan kehadirannya dalam melaksanakan tugas-tugas mereka, yang utamanya dalam konteks pemulihan Lanjut ke hal A2 kol. 5
Covid-19 Di Dunia Kasus 12,718,411
Sembuh 7,415,360
Meninggal 564,618
Covid-19 Di Indonesia Kasus 74,018
Sembuh 34,719
Meninggal 3,535
Covid-19 Di Sumut Kasus 2284
Sembuh 542
Meninggal 120
Sumber: Worldometers; Covid19.go.id & covid19.sumutprov.go.id (11/7/2020) 21.00 WIB
Antara
Anies Buat Museum Sejarah Nabi Rayuan Gombal Reklamasi JAKARTA (Antara): Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengklaim akan membuat museum sejarah Nabi Muhammad SAW terbesar setelah Saudi Arabia, yakni seluas tiga hektare di atas daratan buatan di kawasan Ancol, Jakarta Utara. “Museum ini akan menjadi museum terbesar tentang sejarah Nabi Muhammad SAW di luar Saudi Arabia,” kata Anies dalam rekaman video di kanal Youtube Pemprov DKI Jakarta, Sabtu (11/7). Anies menyebut target pembuatan museum nabi tersebut untuk mendatangkan turis mancanegara. “InsyaAllah
ini akan menjadi magnet bagi wisatawan, bukan hanya Indonesia, tapi seluruh dunia,” katanya. Namun, Anies belum menjelaskan detail apa saja yang akan disimpan di dalam museum. Dia mengaku masih sibuk mengurusi segala perizinannya. “Nah untuk itu, harus disiapkan semua dokumen legal administratifnya agar pengurusan lahannya bisa dilakukan agar pembangunan bisa segera dilaksanakan,” ucapnya. Selain museum sejarah nabi, Pemprov DKI Jakarta juga Lanjut ke hal A2 kol. 4
Pengendara melintas di atas lahan hasil reklamasi Ancol di Jakarta, Sabtu (11/7). Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengeluarkan Keputusan Gubernur No. 237/ 2020 tentang izin perluasan kawasan rekreasi untuk reklamasi.
Baca Di Dalam
Jejak Penjelajah Muslim China Di Nusantara
Erdogan Tetapkan Hagia Sophia Jadi Masjid
Net
Bangunan bersejarah Hagia Sophia resmi ditetapkan sebagai masjid, dan ibadah pertama di bangunan bersejarah itu akan berlangsung 24 Juli 2020. ISTANBUL (Antara): Presiden Turki Tayyip Erdogan pada Jumat (10/7) menetapkan secara resmi Hagia Sophia sebagai masjid dan ibadah pertama di bangunan bersejarah itu akan berlangsung 24 Juli 2020. Keputusan itu ia umumkan satu jam setelah pengadilan administrasi Turki membatalkan kebijakan Mustafa Kemal
Ataturk yang mengalihfungsikan Hagia Sophia jadi museum pada 1934. Pengadilan memutuskan kebijakan pemerintahan Ataturk yang sekuler itu melanggar hukum. Erdogan mengatakan, Hagia Sophia yang usianya hampir mencapai 1.500 tahun tetap terbuka untuk Muslim, umat Kristiani dan warga asing. “Namun rakyat Turki berhak mengubah bangunan bersejarah itu jadi masjid, kata Erdogan. Ia menegaskan, segala kritik yang ditujukan pada alih fungsi Hagia Sophia jadi masjid merupakan serangan terhadap kemerdekaan Turki. Keputusan Erdogan mengembalikan fungsi Hagia Sophia memancing kecaman dari beberapa komunitas internasional. Pasalnya Hagia Sophia merupakan bangunan bersejarah bagi umat Islam dan Kristiani. Sejauh ini, Amerika Serikat, Rusia dan beberapa petinggi gereja yang vokal menentang keputusan Erdogan mengubah status Hagia Sophia, situs warisan dunia sebagaimana ditetapkan Organisasi Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk Pendidikan dan Kebudayaan (UNESCO). Hagia Sophia merupakan bangunan bersejarah yang punya peranan penting pada masa Kekaisaran Kristiani Bizantium selama 900 tahun dan Kesultanan Muslim Ottoman selama Lanjut ke hal A2 kol. 1
Rendang Dan Sambal Balado Nan Lezat
Tempat Wisata Yang Paling Diincar
Berita Utama
A2
WASPADA Minggu 12 Juli 2020
Jubir TGTPP Covid-19 Simalungun Dan Keluarganya Positif Corona
Waspada/Rahmat Hidayat
WARGA membantu korban mencari sisa-sisa harta yang kemungkinan masih bisa digunakan di lokasi kebakaran, Sabtu (11/7).
Sekeluarga Selamat Dari Kebakaran BIREUEN ( Waspada): Rumah kayu beratap daun rumbia di Dusun Paya Sentewan, Gampong Teupin Mane, Kec. Juli, Kab Bireuen habis terbakar, Sabtu (11/7) sekira pukul 05:00 WIB. Penyebabnya belum diketahui pasti. Dua pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi, dan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. “Suami istri dan dua anak selamat saat peristiwa terjadi. Namun semua harta benda habis terbakar, hanya satu unit sepedamotor yang dapat disela-
matkan korban keluar rumah,” ujar warga disana. Keuchik Teupin Mane Abdul Jalil mengatakan, saat kejadian korban Marwan, 45, dan istrinya Rina, 34, bersama anaknya Nabila, 9, dan Izzatun Nafisa, 4, sedang tertidur. Tiba-tiba Nabila terbangun dan memberitahukan ayahnya bagian atap rumah terbakar, sehingga Marwan langsung keluar menyelamatkan istri dan anaknya, dan meminta tolong warga. Adik korban, Mukhlis, 35,
yang tinggal disamping kediaman korban juga menjelaskan, saat mengetahui rumah abangnya terbakar, api sudah menyala besar. “Saat saya bangun keluar kondisi apinya sudah besar dibagian atap rumah,” sebutnya. Kepala Dinas Sosial Bireuen Mulyadi melalui Kabid Rehabilitasi dan Pelindungan Jaminan Sosial Faisal Kamal menjelaskan kronologis kejadian serupa. “Untuk bantuan masa panik segera kita salurkan kepada korban,” jelas Faisal Kamal. (cb01)
Ingat, BTM Patuhi Prokes Dihentikan Saat Zona Hijau COVID-19 Berubah PEUREULAK (Waspada): Berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) 4 Menteri dan Surat Edaran Plt Gubernur Aceh serta Bupati Aceh Timur tentang pencegahan penyebaran Covid19 dalam masa New Normal di lingkungan sekolah, maka proses Belajar Tatap Muka (BTM) di zona hijau akan berlangsung secara bertahap dimulai 13 Juli, dengan ketentuan mengikuti protokol kesehatan. “Sesuai dengan edaran yang sudah disampaikan, belajar tatap muka tahun ajaran 2020/2021 dalam kondisi new normal dilakukan secara bertahap dan tetap harus mematuhi protokol kesehatan,” kata Kepala Bidang PSMP Muslim Z, M.Pd, menja-wab Waspada,saatmeninjaukesiapan Belajar Tatap Muka di SMPN 1 Peureulak, Sabtu (11/7). Tahapan dilakukan pihaknya secara menyeluruh di daerah itu, dimulai dari pembelajaran tatap muka diberlakukan selu-
ruh jenjang SMP sederajat, 13 Juli. Untuk pembelajaran tatap muka tahap kedua diberlakukan untuk seluruh jenjang satuan pendidikan tingkat SD sederajat yang mulai 14 September mendatang. “Untuk tahap berikutnya, pembelajaran tatap muka jenjang PAUD Formal dan Non Formal akan dimulai 13 November,” ujar Muslim menyebutkan, pembelajaran tatap muka di masa new normal hanya untuk daerah di zona hijau, tidak berlaku untuk daerah zona kuning, oranye dan merah. “Tapi disaat Aceh Timur berubah dari zona hijau ke zona kuning, oranye atau merah, maka pembelajaran tatap muka langsung dihentikan dan kembali ke belajar di rumah dengan metode dalam jaringan (daring) atau luar jaringan (luring),” sebutnya mengingatkan agar seluruh satuan pendidikan baik PAUD, SD dan SMP
Komnas ... Ia menilai, pemaksaan pengakuan dalam rangka mendapatkan keterangan saat pemeriksaan oleh aparat hukum bertentangan dengan norma HAM. Perbuatan penyiksaan semacam itu dilarang oleh UU Nomor 5/1998 tentang Konvensi Menentang Penyiksaan dan Perlakuan atau Penghukuman Lain yang Kejam, Tidak Manusiawi atau Merendahkan Marabat Manusia. “Berdasarkan Undang-undang itu, setiap orang melakukan penyiksaan bisa dipidana,” ujar dia. Amiruddin menegaskan, tindakan penyiksaan tidak dapat ditoleransi. Agar peristiwa serupa tidak berulang, Komnas HAM mendorong pemerintah, dalam hal ini Kementerian Luar Negeri dan Komisi I DPR segera mengambil langkah-langkah meratifikasi Protokol Opsional Konvensi PBB Menentang Penyiksaan (OPCAT), untuk memperkuat implementasi UU Nomor 5/1998. Hal itu terjadi kurang dari dua pekan setelah Kepolisian Indonesia memperingati hari ulang tahunnya ke-74. Dalam upacara di tingkat pusat yang dilaksanakan di Gedung Badan Reserse Kriminal Kepolisian Indonesia, Jakarta Selatan, Rabu (1/7/2020), dia berpesan agar setiap polisi agar terus bekerja maksimal dan profesional dalam melayani masyarakat. Pada kesempatan itu, sebagai inspektur upacara, Aziz berkata, “dalam kesempatan ini juga mohon maaf kepada masyarakat Indonesia apabila masih ada kinerja atau hal-hal yang belum bisa membuat ekspektasi masyarakat senang sama Polri.”
Erdogan ... 500 tahun. Saat ini, Hagia Sophia merupakan destinasi wisata yang paling banyak dikunjungi di Turki. Kementerian Kebudayaan Yunani menyebut putusan pengadilan Turki itu sebagai bentuk “provokasi terbuka” terhadap dunia yang beradab. Erdogan telah lama berupaya membawa ajaran Islam pada dunia perpolitikan Turki selama 17 tahun ia mengisi jabatan publik. Ia telah lama mengusulkan pengembalian status Hagia Sophia, bangunan bersejarah yang telah berdiri sejak abad ke-6, jadi masjid. Sejak 1934 sampai hari ini, Hagia Sophia berfungsi sebagai museum sebagaimana ditetapkan oleh pemerintahan Ataturk. “Keputusan itu (alih fungsi jadi masjid) akan diurus oleh pengelola Masjid Ayasofya, sampai Direktorat Keagamaan dan (Hagia Sophia) terbuka untuk aktivitas ibadah,” demikian isi keputusan presiden yang diteken oleh Erdogan. Tepuk tangan Kelompok yang membawa kasus Hagia Sophia ke pengadilan selama 16 tahun mengatakan bangunan bersejarah itu merupakan properti milik pemimpin Kesultanan Ottoman yang menguasai Istanbul pada 1453. Selama berkuasa, Kesultanan Ottoman mengubah Hagia Sophia jadi masjid. Saat Kekaisaran Bizantium berkuasa di Istanbul, bangunan itu merupakan katedral ortodoks Yunani. Ottoman membangun menara di samping sisi struktur kubah, sementara di dalamnya panel-panel berisi kaligrafi Arab ditempel bersisian dengan ikon kuno Kristiani. Panel-panel itu berisi tulisan Tuhan dalam Bahasa Arab, Nabi Muhammad, dan para khalifah umat Islam. Mozaik emas dan ikon Kristiani yang sempat dibuat kabur oleh Kesultanan Ottoman, kembali ditampilkan saat Hagia Sophia jadi museum. Erdogan, seorang Muslim yang taat, mengerahkan seluruh kuasanya saat kampanye sebelum pemilihan daerah tahun lalu. “Terima kasih Tuhan, hari ini Hagia Sophia kembali menjalankan fungsi utamanya. Hari ini, Tuhan akan disembah di masjid ini,” ujar dia. Menurut Direktur Program Riset Turki, Washington Institute for Near East Policy, Soner Cagaptay, keputusan Erdogan itu jadi puncak usahanya mengembalikan ajaran Islam ke kehidupan masyarakat Turki. Langkah itu dilakukan dengan mengubah Hagia Sophia, simbol utama pemerintahan sekuler Ataturk, jadi masjid. “Hagia Sophia jadi momen puncak revolusi religius Erdogan yang telah dilakukan di Turki selama lebih dari 10 tahun,” kata dia merujuk pada penekanan ajaran agama pada dunia pendidikan dan pemerintahan.
dalam belajar tatap muka harus mengikuti prokes. Muslim mengaku, pihaknya menjelang belajar tatap muka terus keliling daerah melihat kesiapan sekolah. Sekolah yang dikunjungi antara lain, SMPN 1 Peureulak, SMPN 4 Peureulak, SMPN 1 Ranto Peureulak, SMPN 2 Ranto Peureulak dan SMPN 3 Ranto Peureulak. Kepala SMPN 1 Peureulak Wazen pada kesempatan itu mengaku sudah siap menjalankan proses belajar tatap muka untuk tahun ajaran baru yang dimulai 13 Juli. “Kita sudah bentuk panitia Covid-19 di sekolah yang akan memeriksa suhu tubuh pendidik, tenaga kependidikan dan peserta didik,” katanya menyebutkan setiap rombongan belajar hanya diperbolehkan maksimal 18 peserta didik. Sementara, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Aceh Timur Saiful Basri, M.Pd dikonfirmasi Waspada menegaskan, sekolah yang jumlah peserta didiknya lebih dari 18 siswa/i harus membuat shif (bergantian). “Setiap siswa dan guru wajib mengenakan masker selama berada dalam lingkungan sekolah,” kata dia. Begitu juga dengan tempat cuci tangan yang sudah disiapkan agar dimanfaatkan untuk mencuci tangan, bukan sekedar pajangan. Kepala sekolah juga diminta melakukan koordinasi dengan pihak medis di Puskesmas atau Pustu terdekat, sehingga saat terjadi hal-hal tidak diinginkan, cepat mendapat penanganan. (b11)
SIMALUNGUN (Waspada): Juru bicara (Jubir) Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan (TGTPP) Covid -19 Kabupaten Simalungun Akmal Harif Siregar dan istri beserta tiga putrinya positif Covid-19 dari hasil swab. Akmal H Siregar yang juga pejabat eselon II (Staf Ahli Bupati) di Pemkab Simalungun beserta istri dan ketiga anaknya saat ini menjalani perawatan medis dan isolasi di RS Khusus Fasilitas Covid -19 di Batu 20 Panei. Sekretaris TGTPP Covid -19 Kab. Simalungun Mixnon Andreas Simamora dikonfirmasi, Sabtu (11/7) membenarkan kondisi staf ahli bupati beserta keluarganya terpapar Covid-19. “Saat ini yang bersangkutan dan keluarganya menjalani perawatan medis dan isolasi di RS Fasilitas Khusus Covid -19 di Batu 20,” sebut Mixnon. Namun,MixnonyangjugaSekdakabSimalungunitutidakmengetahui pasti darimana riwayat Akmal sampai terpapar Covid-19. Menurutnya, sejak Juni dan Juli 2020 juru bicara sekaligus Humas Covid-19 Simalungun itu sering menjalankan tugas ke Desa Tanjung Hataran, Kec. Bandar Huluan, yang diketahui dalam satu desa itu paling banyak kasus positif Covid-19, mencapai 34 kasus. “Kita tidak tau pasti darimana riwayat Akmal dan keluarganya sehingga terpapar Covid-19. Memang dua bulan terakhir (Juni dan Juli), sebagai Humas GTPP Covid-19 Simalungun Akmal intens berkunjung ke Desa Tanjung Hataran, pasca ditemukannya di desa itu pasangan suami istri positif Covid-19,” kata Mixnon. Sewaktu warga Desa Tanjung Hataran melakukan unjuk rasa di RSUD Perdagangan, Akmal juga berada disitu. Namun, kata dia, belum bisa dipastikan darimana tertular. “Yang pasti mari kita doa kan Akmal dan keluarganya tetap kuat dan semangat untuk bisa sembuh dari Covid-19,” ujarnya. (a27)
Malaysia ... 1.890 dari Myanmar. Namun politikus Barisan Nasional (BN) itu tidak memberikan rincian pekerja migran dari negara lain. Ismail juga melaporkan, sebanyak 609 warga Malaysia tiba di Bandara Internasional Kuala Lumpur (KLIA) dan KLIA2 yang berasal dari Indonesia, Pakistan, Qatar, Singapura, Arab Saudi, Uni Emirat Arab, Filipina, India, Hong Kong, Brunei dan Nepal. Dia mengatakan, semua warga negara Malaysia yang datang kecuali satu diizinkan pulang untuk karantina wajib selama 14 hari. Ismail mengatakan, polisi juga telah memantau 2.507 masjid diseluruh negeri Jumat kemarin dan menemukan bahwa kapasitas di masjid-masjid ini memenuhi SOP yang diperlukan. Polisi juga telah menangkap dan mendenda 36 orang karena pelanggaran di bawah PKP Pemulihan Jumat (10/7). Sebanyak 2.630 tim gugus tugas yang terdiri dari 12.396 personel melakukan pengecekan di 3.949 supermarket, 5.673 restoran dan 1.977 kios jajanan, 1.159 pabrik, 3.718 bank dan 901 kantor pemerintah diseluruh negeri. Menurutnya, operasi terhadap imigran ilegal berlanjut, Jumat kemarin dengan polisi memeriksa 32.106 kendaraan di 68 penghalang jalan sedangkan satu orang ditahan karena pelanggaran imigrasi.
Korban ... meredam setelah korban keba-karan membubarkan diri sambil bersorak dan berteriak seren-tak dengan nada kesal. Meski kejadian itu tidak me-nimbulkan kontak fisik, namun para petugas tetap merasa kewalahan menghadapi kemarahan korban kebakaran. Salah seorang korban kebakaran Hanafiah, 50, mengatakan bantuan yang dijanjikan walikota pun tidak pantas dan belum layak untuk diterima. “Bantuannya mi instan lima bungkus dan telur 10 butir. Sedangkan kami dari kemarin sudah kurang vitamin, kelaparan setelah harta dan barang dagangan ludes dalam kebakaran,” katanya. Kasi Trantib Kecamatan Banda Sakti Armadi mengaku dirinya salah satu petugas yang menjadi sasaran kemarahan para korban kebakaran. Sehingga Armada yang diminta bantu menyalurkan bantuan sembako korban kebakaran sempat merasa kaget menghadapi kejadian itu. Pasalnya, bantuan sembako sebanyak 470 paket dari Dinas Sosial Kota Lhokseumawe itu telah diserahkan pembagiannya kepada Haria atau pengelola Pasar Ngadiman. Namun Ngadiman justru meminta pihak Kecamatan Banda Sakti dan Satpol PP Kota Lhokseumawe untuk menyalurkannya kepada para pedagang korban kebakaran di Pasar Inpres. Lalu ketika proses pembagian bantuan berlangsung di Kantor Satpol PP, puluhan korban kebakaran datang untuk antri menerima bantuan. Akan tetapi, ketika diminta foto Copy KTP dan tandatangan, ternyata korban kebakaran langsung berang dan tidak mau memenuhi syarat itu. Tanpa mau mendengar penjelasan lebih lanjut, semua korban kebakaran langsung memprotes dengan kata-kata kasar. Mereka tidak mau menyerahkan foto copy KTP dan tandatangan, karena curiga kalau syarat itu adalah jebakan Wali Kota yang bertujuan merelokasi korban kebakaran ke Pasar Induk Desa Ulee Jalan. “Mereka marah karena bantuan kecil, tapi mengamuk ketika diminta foto copy KTP dan tandatangan. Ada provokator, mereka kira ini jebakan yang bertujuan merelokasi tempat usahanya ke Pasar Induk, sehingga semuanya tidak mau menerima bantuan,” ujarnya. Selain itu, sambung Armada, seratusan korban kebakaran itu mempertanyakan mengapa bantuan harus dibagi di Kantor Satpol PP, dan kenapa pemerintah tidak mengantar langsung. Armadi menjelaskan, pihaknya selaku orang yang diminta bantu menyalurkan bantuan tidak mendapat kesempatan untuk meluruskan masalah. Apalagi mereka sudah terpengaruh oleh hasutan provokator yang menebarkan informasi bersifat adu domba korban kebakaran dengan pemerintah. “Padahal foto copy diminta untuk mencocokkan data penerima bantuan agar tidak salah, dan tandatangan diperlukan sebaai bukti tanda terima bantuan masa panik. Meski sebagiannya menolak menerima bantuan, namun masih ada sebagian lainnya yang mengikuti prosedur untuk mengambil paket bantuan masa panik,” sebutnya.(b09)
Tim Kunker DPRD Sumut Kunjungi Wisma Atlet Sumut Hemat Rp400 Juta Sebulan MEDAN (Waspada): Tim Kunjungan Kerja (Kunker) DPRD Sumut Dapil II Deliserdang mengunjungiWisma Atlet dan lapangan tembak yang berada di areal kantor Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Jalan William Iskandar, Deliserdang, Sabtu (11/7). Wisma atlet ini sekarang dijadikan penginapan tenaga medis penanganan Covid-19, yang diperkirkan menghemat anggaran Rp400 juta sebulan. Tim Kunker DPRD Sumut diketuai Hendra Cipta. Politisi PAN itu mengatakan, pihaknya ingin melihat langsung kondisi fisik dari pembangunan wisma yang ditampung di APBD 2019. Ikut dalam rombongan di antaranya, Jafaruddin Harahap, Anita Lubis, Wagirin Amran dan Subandi.Tampak mendampingi Sekretaris Dispora Rudi Rinaldi,
Kepala UPT Cipta Karya Lubuk Pakam Miswar Nasution dan Kepala Seksi Abdul Kholik Nasution. Kepada Waspada, Hendra mengatakan, kondisi fisikWisma Atlit yang dibangun dengan anggaran Pemprovsu sudah cukup baik. Begitu juga dengan lapangan tembak, terlihat sudah memadai untuk digunakan sebagai tempat olaharaga menembak di Sumut. Pembangungan wiswa atlet Jalan Willem Iskandar/Pancing, dimulai 2018 lalu. Dananya bersumber dari APBD 2019 se-nilai Rp24.615.447.001.82, yang dikerjakanPTRenataGinaAbadi.Namun setelah selesai Desember 2020, Pemprovsu mengoperasikan Wisma Atlet itu sebagai tempat penginapantenagamediskhusus mena-ngani Covid-19. Penginapan itu dioperasi-
kan untuk mengurangi beban pengeluaran Pemprovsu dalam menyediakan penginapan tenaga medis. Selama ini, mereka menginap di hotel dengan anggaran biaya penginapan sekira Rp400 juta setiap bulannya. Sekda Pemprov Sumut R Sabrina mengatakan, sedikitnya 130 orang tenaga medis yang selama ini bekerja menangani pasien Covid-19, dipindahkan ke Wisma Atlet tersebut. “Selama ini tenaga medis itu menginap di hotel di Batangkuis seputaran Bandara Kualanamu. “Saya sudah meninjau kamarkamarnya dan melihat kelengkapan di dalamnya. Semua fasilitas sudah memadai dan layak seperti hotel. Secara keseluruhan ada 100 kamar yang disiapkan. Satu kamar akan diisi oleh dua orang tenaga medis,” ujar Sabrina.(cpb)
Pasien Positif Covid-19 Di Sabang Dinyatakan Sembuh SABANG (Waspada): Sekretaris Daerah Kota Sabang Drs Zakaria, MM mengatakan, satu pasien warga Sabang berinisial NAU, 16, yang sebelumnya dinyatakan positif terpapar Covid19 dan dirawat di RSZ Banda Aceh sekarang sudah dinyatakan sembuh. “Begitu juga dengan 21 orang tenaga medis Puskesmas Balohan Sabang yang kontak langsung dengan pasien tersebut sempat di isolasi dan hasil uji sampel swab semuanya dinyatakan negatif,” ucap Sekdako Sabang dalam siaran pers dikeluarkan Humas Setda Kota Sa-
Anies ... berencana untuk membuat masjid terapung di lahan buatan tersebut. Namun menurut pengamat kebijakan publik dari Universitas Trisakti, Trubus Rahardiansyah, wacana pembangunan museum nabi dan masjid apung merupakan upaya dari Anies Baswedan merayu warga Jakarta agar setuju reklamasi. “Jadi ini kayaknya hanya sebagai rayuan gombal supaya masyarakat setuju (reklamasi) itu,” kata Trubus saat dikonfirmasi. Menurut Trubus, reklamasi di kawasan Ancol sebagai bentuk keberpihakan Gubernur Anies kepada pengusaha. Kata dia, wajar kalau banyak pihak, termasuk pendukung Anies menolak kebijakan tersebut. Terlebih, Anies pernah berjanji akan menyetop reklamasi di Jakarta. “Ini seperti meninabobokkan masyarakat bahwa itu nanti akan dibangun simbol keagamaan supaya masyarakat mendukung reklamasi ini. Ini keberpihakan kepada pengusaha,” katanya.
Waspada/Ist
TIM Kunker DPRD Sumut Dapil II Deliserdang berfoto di depan wisma atlit Disporasu Jl. Williem Iskandar, Deliserdang, Sabtu (11/7).
Unggul ... Perdana menteri yang bertaruh dengan menyerukan Pemilu di tengah pandemi Covid-19, mengatakan, dia sekarang akan melihat krisis ini selesai, sebuah pernyataan yang diartikan oleh para analis kemungkinan Lee dapat menunda rencana pensiunnya. Putra pendiri Singapura Lee Kuan Yew, yang merupakan perdana menteri ketiga sejak kemerdekaan Singapura itu mengatakan dia sedang bersiap untuk menyerahkan kendali kepada generasi pemimpin baru di tahun-tahun mendatang. Dengan mayoritas parlemen yang luar biasa, PAP jarang harus memperhatikan opini publik tentang kebijakan atau rencana pemerintah. Heng telah dipilih oleh rekan-rekannya sebagai pemimpin masa depan dalam proses rahasia dibandingkan dengan bagaimana kardinal memilih paus. Stabilitas dan prediksi menentukan politik Singapura yang didominasi oleh PAP sejak kemerdekaan 1965, terbukti sangat penting dalam mengembangkan negara itu menjadi pusat keuangan global dan pusat perdagangan regional. Namun para analis mengatakan, kemunduran yang tak terduga untuk partai Lee memungkinkan aturan yang lebih ketat tentang tenaga kerja asing dan perubahan lain pada kebijakan sosial untuk meredakan kekhawatiran yang diajukan oleh partai-partai oposisi.
Polisi ... Irwan mengatakan, di bagian tengkuk sebelah kiri korban Yodi Prabowo terdapat lebam diakibatkan oleh benda tumpul. “Itu yang kami belum temukan barang buktinya. Disekitar TKP kami akan mencari barang buktinya,” kata Irwan. Berdasarkan hasil autopsi jasad Yodi Prabowo terdapat beberapa luka, yakni luka di bagian dada sebelah kiri, kemudian luka di bagian leher akibat benda tajam. Selanjutnya antara lengan dengan leher ada lebam akibat benda tumpul. “Dari hasil autopsi tersebut kita hubungkan dari barang bukti yang ada,” ujarnya. Hingga kini, tim gabungan Polres Metro Jakarta Selatan dan Polsek Pesanggrahan telah memeriksa 16 saksi terkait kejadian. Sebelumnya, tim gabungan melakukan olah TKP ulang dengan melibatkan anjing pelacak K9 untuk mengendus jejak pelaku pembunuhan Yodi Prabowo melalui barang bukti yang ditemukan di TKP. Salah satu barang bukti ditemukan adalah pisau yang terdapat di jaket korban. Yodi Prabowo ditemukan tewas di pinggir Tol JORR di Ulujami Raya, Pesanggarahan, Jakarta Selatan, Jumat (10/7) setelah keluarga menyatakan hilang sejak Selasa (7/7).(ant)
Kejagung ... ekonomi nasional (PEN). JPN juga diminta proaktif melakukan pendampingan, khususnya untuk refocussing anggaran penanganan Covid-19. Pendampingan dan pemberian pendapat hukum, kata dia, harus berlandaskan profesionalisme dan prinsip kehati-hatian. “Jangan sampai tugas dan kewenangan tersebut dijadikan pembenaran dan menjadi tempat berlindung pihak-pihak tertentu. Saya juga mengimbau optimalkan fungsi legal audit untuk memonitor peraturan daerah yang diduga menghambat investasi dan kemudahan berusaha,” pesannya. Sementara di bidang pengawasan, Jaksa Agung mengimbau JPN memberikan kontribusi positif secara konsisten dan berkesinambungan dalam pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM). Ia mengharapkan penegakkan hukum yang bermartabat dan terciptanya keseimbangan antara kepastian hukum dan kemanfaatan hukum dapat mendorong Indonesia segera pulih sebagaimana tujuan yang diharapkan program PEN. “Laksanakan tugas, fungsi, dan kewenangan yang dimiliki secara optimal, profesional, proporsional dan akuntabel, serta berlandaskan pada hati nurani sehingga manfaat dari penegakan hukum dapat dirasakan oleh masyarakat secara adil,” katanya.(ant)
bang, Sabtu (11/7) sore. Pemerintah Kota Sabang menyatakan kondisi di Kota Sabang saat ini telah nihil pasien Covid-19. Zakaria mengatakan bahwa meskipun Sabang telah nol positif Covid-19, namun warga diminta tetap waspada dan meningkatkan kedisiplinan dalam kehidupan sehari-hari dengan selalu menerapkan protokol kesehatan. Pasien dinyatakan sembuh, NAU, 16, tertular virus corona berdasarkan hasil uji sampel usap (swab) dengan metode polymerase chain reaction (PCR) di Balai Litbangkes Aceh.
Kemudian, dinyatakan negatif atau sembuh setelah dua kali hasil swabnya menunjukkan hasil negatif. Selain NAU, terdapat 21 tenaga medis dari RSUD Kota Sabang dan Puskesmas Sukajaya yang berkontak langsung dengan pasien, dan hasil uji sampel swabnya juga dinyakatakan negatif Covid-19. “Kita patut bersyukur warga kita ini sudah sembuh, sudah bisa kembali bersama keluarganya. Tapi kita minta masyarakat tetap meningkatkan kewaspadaan, karena virus ini belum berakhir,” harapnya.(b18)
Pengemudi Sepeda Motor Tewas Korban Tabrak Lari BIREUEN (Waspada): Seorang pengemudi sepedamotor Honda Supra BL 5972 M tewas korban tabrak lari dump truk di jalan lintas umum (Jalinsum) Bireuen-Takengon, Gampong Bale Panah, Kec Juli, Kab. Bireuen, Sabtu (11/7) sekiira pukul 05:30 WIB. Kapolres Bireuen AKBP Taufik Hidayat melalui Kapolsek Juli Ipda Syafaruddin kepada Waspada, Sabtu (11/7) mengatakan sedang mencari keberadaan truk tersebut. “Truk sedang kita lacak,” jelasnya. Peristiwa berawal saat sepedamotor dikendarai korban Munirwan Alamsyah, 51, warga Gampong Bale Panah, Kec. Juli, Bireuen melaju dari arah Bireuen ke arah Takengon. Sampai di lokasi kejadian, bertabrakan dengan dump truk yang melaju dari arah belakang. “Akibat kecelakaan itu sepedamotor korban jatuh di jalan, kemudian korban mengalami luka-luka dirawat di Puskesmas Juli Bireuen, dan meninggal dunia,” terang Kapolsek.(cb01)
Anggaran ... maupun APBD adalah uang rakyat yang harus jelas peruntukannya dan harus dapat dipertanggungjawabkan penggunaannya,” sebutnya. KPK, lanjut Firli, juga mengucapkan terima kasih atas peran aktif seluruh elemen masyarakat bersama-sama KPK turut mengawasi proses penggunaan dana penanganan Covid-19 yang dilakukan penyelenggara negara, baik di pusat maupun aparatur pemerintah khususnya kepala daerah, sebagai perpanjangan tangan pemerintah di daerah. Selain bisa melaporkan langsung ke KPK, ia mengatakan masyarakat juga dapat mengakses aplikasi JAGA Bansos untuk melaporkan upaya-upaya penyelewengan yang dilakukan aparatur pemerintahan baik di pusat maupun di daerah kepada KPK. Ia mengungkapkan, beberapa laporan masyarakat yang masuk ke KPK saat ini sudah ditindaklanjuti lembaganya. “Kembali saya ingatkan kepada calon koruptor atau siapapun yang berpikir atau coba-coba korupsi anggaran penanganan Covid-19, hukuman mati menanti dan hanya persoalan waktu bagi kami untuk mengungkap semua itu,” tegasnya. Beri sanski Firli Bahuri juga meminta Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) memberi sanksi para petahana yang menggunakan program penanganan pandemi Covid-19 untuk pencitraan diri jelang Pilkada. “Diperlukan kehadiran penyelenggara pemilu, dalam hal ini KPK dan Bawaslu sejak dini untuk mengingatkan dan memberi sanksi para petahana yang menggunakan program penanganan pandemi Covid-19, seperti bansos untuk pencitraan diri yang marak terjadi jelang pilkada,” ucapnya. Sanksinya, kata dia, bisa sampai pembatalan sebagai calon sebagaimana dimaksud dalam Pasal 71 Ayat 3 UU No. 10 Tahun 2016 tentang Pilkada. Pasal itu, kata dia, mengatur kepala daerah dilarang menggunakan kewenangan, program dan kegiatan yang menguntungkan atau merugikan salah satu pasangan calon, baik di daerah sendiri maupun di daerah lain dalam waktu enam bulan sebelum tanggal penetapan paslon sampai dengan penetapan paslon terpilih. Ia pun menyatakan, jelang pilkada lembaganya menerima laporan sejumlah oknum kepala daerah yang mengambil kesempatan untuk meningkatkan citra diri di hadapan masyarakat dengan “membonceng” penggunaan dana penanganan Covid-19 dari pemerintah pusat. “Dana penanganan Covid-19 dijadikan sarana sosialisasi diri atau alat kampanye, seperti memasang foto mereka pada bantuan sosial kepada masyarakat yang terkena dampak pandemi,” ungkap Firli. Selain tidak elok dilihat, ia mengatakan hal itu tentunya telah mencederai niat baik dan kewajiban pemerintah membantu rakyat di masa pandemi saat ini.(ant)
Ragam
WASPADA Minggu, 12 Juli 2020
A3
Es Di Pegunungan Alpen Berubah Jadi Pink PARA ilmuwan di Italia sedang menyelidiki kemunculan es berwarna pink di pegunungan Alpen yang disebabkan oleh alga akibat peningkatan perubahan iklim. Terjadi perdebatan mengenai dari mana alga berasal, tapi Biagio Di Mauro, peneliti dari Italy’s National Research Council mengatakan es berwarna pink yang ditemukan di gletser Presena itu kemungkinan disebabkan oleh tanaman sama yang ditemukan di Greenland. Tanaman yang juga dikenal dengan nama Ancylonema nordenskioeldii tersebut, eksis di area ‘Dark Zone’ Greenland, di mana es-es juga mengalami pencairan. “Pada dasarnya, alga tidak berbahaya. Ini merupakan fenomena alam yang terjadi selama periode musim semi dan musim panas di lintang tengah,” ungkap Di Mauro yang sebelumnya pernah mempelajari algae di gletser Morteratsch, Swiss. Namun, normalnya, es merefleksikan kembali lebih dari 80% radiasi Matahari ke atmosfer. Ketika alga muncul, mereka menggelapkan es—membuatnya menyerap panas dan mencair lebih cepat. Lebih banyak alga akan muncul ketika es meleleh dengan cepat. Ini memberi mereka air dan udara yang berguna dalam menambahkan rona merah pada es berwarna putih di gletser dengan ketinggian 2.618 meter. “Semua yang menggelapkan salju akan membuatnya meleleh karena itu meningkatkan penyerapan radiasi,” kata Di Mauro. Para turis di sekitar pegunungan Alpen pun merasakan dan menyesali dampah perubahan iklim yang sedang terjadi. “Suhu yang terlalu panas adalam masalah utama. Kita tidak membutuhkan alga untuk membuatnya lebih buruk,” kata Marta Durante, salah satu turis di sana. “Sayangnya, manusia juga sudah menciptakan kerusakan yang tidak dapat diubah. Saya pikir, kita sudah berada pada titik di mana tidak bisa mengembalikan keadaan seperti semula.”(GNc)
Rasa Cemas Melihat Unggahan Orang Lain
Panas Dan Hujan Ekstrem Diprediksi Lebih Sering Terjadi BERDASARKAN data dari lebih 36.000 stasiun cuaca di seluruh dunia, mengkonfirmasi bahwa peristiwa cuaca ekstrem seperti gelombang panas dan hujan sekarang lebih sering terjadi, lebih intens, dan lebih lama. Fenomena ini bersamaan dengan suhu Bumi yang terus menghangat. Penelitian ini didasarkan pada set data yang dikenal sebagai HadEX dan menganalisis 29 indeks cuaca ekstrem, termasuk jumlah hari di atas suhu 25 derajat Celcius atau di bawah nol (0) derajat Celcius, serta hari kemarau berturut-turut dengan kurang dari 1 mm hujan. Pembaruan terbaru ini membandingkan tiga dekade antara 1981 dan 2010 dengan 30 tahun sebelumnya, yaitu pada 1951 dan 1980. Secara global, indeks paling jelas menunjukkan peningkatan jumlah hari dengan suhu hangat di atas rata-rata. Untuk wilayah Australia, tim ahli menemukan peningkatan ekstrem dan gelombang suhu panas tinggi serta penurunan di sebagian besar wilayah dengan suhu dingin ekstrem. Secara
garis besar, curah hujan ekstrem telah meningkat di barat dan menurun di timur, tetapi tren bervariasi berdasarkan musim. Hari-hari dengan suhu hangat yang tidak biasa menjadi lebih umum di Australia. Ketika para ahli membandingkan pada 1981-2010 dengan 1951-1980, peningkatannya lebih dari 20 hari per tahun di ujung utara Australia dan setidaknya 10 hari per tahun di sebagian besar wilayah selain pantai selatan. Peningkatan terjadi di semua musim, tetapi terbesar di musim semi. Peningkatan suhu ekstrem ini dapat berdampak buruk bagi kesehatan manusia, terutama bagi orang lanjut usia dan orang yang memiliki kondisi medis tertentu. Suhu panas berlebih tidak hanya menjadi masalah bagi orang-orang yang tinggal di kota, tetapi juga bagi masyarakat pedesaan yang telah terpapar dengan suhu di atas 50 derajat Celcius. Sementara di Selandia Baru, daerah beriklim dingin mengalami lebih banyak hari musim panas dan bagian utara seka-
rang bebas dari salju. Warga Selandia Baru mengalami lebih banyak hari dengan suhu 25 derajat Celcius atau lebih. Stasiun iklim menunjukkan frekuensi hari-hari dengan suhu hangat yang tidak biasa telah meningkat dari 8 persen jadi 12 persen dari 1950 hingga 2018, dengan rata-rata 19 hingga 24 hari setahun di atas 25 derajat Celcius di seluruh negeri. Selama musim panas periode 2017-2018 dan 2018-2019, gelombang panas laut menyebabkan 32 dan 26 hari dengan suhu di atas 25 derajat Celcius secara nasional di Selandia Baru. Hal ini menyebabkan percepatan pencairan gletser di Pegunungan Alpen Selatan dan gangguan besar pada ekosistem laut. Hari-hari dengan suhu panas yang ekstrem ini membuat es cepat mencair. Menurut data, antara 1950 dan 2018, hari-hari dengan suhu di bawah nol (0) derajat Celcius telah menurun di Selandia Baru, terutama di bagian utara yang sekarang telah bersih dari es, memungkinkan para petani di sana untuk menanam rumput subtropis. Pada saat yang sama, tana-
man yang membutuhkan embun beku musim dingin untuk menghasilkan buah mengalami gagal panen atau hanya dapat ditanam dengan perawatan kimia yang mensimulasikan pendingin musim dingin. Dilansir dari Science Alert, Rabu (8/7), situasi di Australia lebih rumit. Di sebagian besar wilayah Australia utara dan timur, ada penurunan besar dalam jumlah malam dengan suhu dingin. Tetapi di bagian tenggara dan barat daya Australia, frekuensi beku masih stabil atau bahkan meningkat di beberapa tempat. Curah hujan ekstrem juga semakin sering terjadi di bagian utara dan barat Australia, terutama di barat laut. Sedangkan di Selandia Baru, hari-hari berhujan memberikan kontribusi terhadap total curah hujan tahunan di bagian timur Pulau Utara. Suhu dan curah hujan yang ekstrem dapat memiliki efek dramatis, seperti yang terlihat selama gelombang panas laut di Selandia Baru dan tahun terpanas di Australia selama 2019.(SUc)
APAKAH Anda pernah merasakan gelombang kecemasan setelah scrolling Instagram? Jika iya, Anda tidak sendiri. Instagramxiety merupakan kondisi nyata yang membuat seseorang merasa kelelahan, stres, iri, sedih dan membenci diri sendiri, setelah melihat unggahan orang lain di Instagram. Foto-foto menarik dari para selebritis, blogger, influencer, keluarga dan teman bisa mengarahkan kita pada rasa rendah diri. Sulit untuk tidak membandingkan kehidupan diri sendiri dan orang lain melalui unggahan yang mereka bagi. Satu foto saja cukup untuk membuat suasana hati memburuk. “Kedengarannya sulit untuk mengalihkan diri dari Instagram. Namun, ini serius, Instagram bisa memengaruhi suasana hati saya setiap hari,” kata Jenny Stallard, jurnalis, editor, dan pengarang buku. “Satu foto saja cukup untuk mengubah wajah tersenyum saya menjadi cemberut,” tambahnya. Trik untuk menyelamatkan diri dari kejamnya dunia media sosial adalah dengan menemukan cara mengatasinya. Cobalah untuk unfollow akun yang membuat kita merasa cemas. Lalu, ikuti Instagram yang membuat kita tertawa. Atau, hindari membuka Instagram saat suasana hati sedang buruk. “Bukan berarti harus melarikan diri dari Instagram, tapi cukup dengan lebih selektif memilih akun yang akan terlihat di linimasa kita. Saya biasanya berhenti mengikuti akun yang membuat diri sendiri merasa buruk,” saran Jenny. “Jika ingin, saya bisa follow lagi. Namun, saya rasa, hidup akan lebih mudah jika tidak perlu membandingkan diri sendiri dengan unggahan orang lain. Lebih bagus juga untuk kesehatan mental,” paparnya. Cal Strode, juru bicara Mental Health Foudation, mengatakan; “Terlalu sering membandingkan diri sendiri dengan orang lain bisa meningkatkan kecemasan. Sebelumnya, kita hanya bisa melihat kehidupan beberapa orang. Namun, dengan adanya Instagram, kita bisa mengetahui hidup ratusan pengguna.” “Yang kita tahu, penerimaan diri sangat krusial bagi kesejahteraan mental. Membandingkan diri sendiri dengan orang lain hanya membuat kita merasa ‘tidak cukup’,” tambah Cal. Tahun 2017, Instagram ditetapkan sebagai media sosial paling buruk bagi kesehatan mental. Menurut laporan dari The Royal Society for Public Health, aplikasi berbasis foto ini bisa menyerang persepsi tubuh ideal, mengganggu tidur, dan menimbulkan fear of missing out (FOMO). Para peneliti meminta 1,479 orang berusia 14 hingga 24 tahun untuk memberikan nilai pada beberapa media sosial terkait kecemasan, kesepian, dan komunitas. Hasilnya menunjukkan bahwa Instagram merupakan media sosial terburuk, diikui oleh Youtube dan Twitter. Studi lain menemukan fakta bahwa 30 menit melihat unggahan dengan tagar #fitspiration, bisa membuat perempuan merasa buruk tentang penampilan dan berat badan mereka. Para ahli memperingatkan, ini bisa menyebabkan gangguan makan.(GNc)
Sumut - Aceh
A4
PEMATANGSIANTAR (Waspada) : Pria JS, 26, warga Jl. Tangki, Kel. Nagapita, Kec. Siantar Martoba, diringkus Satres Narkoba Polres Kota Pematangsiantar dari rumahnya, karena diduga pengedar narkotika jenis sabu-sabu (SS). Kapolres Pematangsiantar AKBP Budi Pardamean Saragih melalui Kasubbag Humas Iptu Rusdi dan Kasat Narkoba AKP David Sinaga, Kamis (9/7) sore menyebutkan JS diringkus di rumahnya pada Rabu (8/7). Ketika diringkus, dari tangan JS disita satu unit HP merk Andromax, yang diduga sebagai alat komunikasi untuk bertransaksi SS dan dari kantong celana depan sebelah kanan disita uang Rp 100 ribu, yang diduga sebagai hasil penjualan SS. Selain menggeledah tubuh JS, personel Satres Narkoba juga menggeledah seisi rumah JS dan di dalam kamar ditemukan buku tulis yang di dalamnya ada satu gulungan tisu yang berisi dua paket SS dengan berat seluruhnya 0,84 gram, bungkus plastik klip dan satu pipa kaca. Untuk mengetahui darimana asal SS itu, Satres Narkoba menginterogasi JS dan JS mengakui semua barang bukti itu miliknya, hingga JS diboyong bersama barang bukti ke markas Satres Narkoba untuk diproses secara hukum. Menjawab pertanyaan, Kasat Narkoba menyebutkan JS sudah merupakan target operasi (TO) dan akhirnya JS dapat diringkus berkat kerjasama dengan masyarakat yang menginformasikan keberadaan JS. (a28/B)
Pemimpin Umum Dr. Hj. Rayati Syafrin Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab H. Prabudi Said Wakil Pemimpin Umum/Wapemred H. Teruna Jasa Said Wakil Penanggung Jawab H. Sofyan Harahap
Jangan layani dan segera laporkan ke pihak berwajib atau ke Sekretaris Redaksi bila ada yang mengaku wartawan WASPADA tetapi tidak bisa menunjukkan kartu pers yang sah, ditandatangani pemimpin redaksi
Prioritaskan Kesehatan Dan Pendidikan Waspada/Edoard Sinaga/B
DIDUGA pesta narkotika dengan mengkonsumsi sabu-sabu, empat pria muda, diringkus Satres Narkoba Polres Kota Pematangsiantar dari dalam satu kamar di Hotel City, Jl. Diponegoro, Kel. Karo, Kec. Siantar Selatan pada Kamis (9/7) pagi.
Pesta SS Di Kamar Hotel
4 Pria Muda Diringkus Polres Pematangsiantar PEMATANGSIANTAR (Waspada) : Diduga pesta narkotika jenis sabu-sabu (SS) di dalam satu kamar hotel, empat pria muda diringkus Satres Narkoba Polres Kota Pematangsiantar. Kapolres Pematangsiantar AKBP Budi Pardamean Saragih melalui Kasubbag Humas Iptu Rusdi dan Kasat Narkoba AKP David Sinaga, Jumat (10/7) menyebutkan empat pria muda itu diringkus dari dalam satu kamar di Hotel City, Jl. Diponegoro, Kel. Karo, Kec. Siantar Selatan, Kamis (9/7) pagi.
Empat pria muda yang diringkus terdiri R, 22, J, 20, dan E, 22, seluruhnya warga Kel. Sigulanggulang, Kec. Siantar Utara dan F, 22, warga Kel. Tanjung Pinggir, Kec. Siantar Martoba. Ketika dilakukan penggerebekan dan penggeledahan di dalam kamar tempat empat pria
muda itu pesta SS, ditemukan dari bawah tempat tidur, berbagai barang bukti dan disita terdiri satu kotak rokok berisi satu pipa kaca yang di dalamnya ada SS seberat 1,37 gram serta satu kompeng karet, satu bong terbuat dari kemasan gelas air mineral, empat pipet, satu sendok terbuat dari pipet yang dibalut kertas timah rokok dan satu potongan plastik bening. Kasat Narkoba menyebutkan empat pria muda itu diringkus setelah mendapat
informasi yang menyebutkan ada beberapa pria yang menggunakan narkoba di dalam satu kamar hotel dan ternyata informasi itu benar setelah dilakukan penyelidikan dan penggerebekan. Menjawab pertanyaan, Kasat Narkoba menyebutkan empat pria itu belum pernah dihukum, terutama dalam kasus narkotika, sedang ancaman hukuman yang dikenakan kepada mereka yakni Pasal 112 subsider Pasal114(1)UUNo.35tahun2009 tentang narkotika. (a28/C)
Kiat Hadapi Pandemi Covid-19
Tapsel Libatkan Seluruh Elemen Masyarakat TAPSEL (Waspada) : Bupati Tapanuli Selatan Syahrul M. Pasribu, SH mengatakan, dalam menghadapi pandemi covid19, Pemkab melibatkan seluruh elemenmasyarakatdenganmembuka posko di seluruh kecamatan, begitu juga pembentukan gugus tugas dan relawan covid19 di setiap desa dan kelurahan. Hal itu diungkapkan Bupati Tapsel saat membagikan pengalamannya dalam mencegah penyebaran covid-19 di daerah yang dia pimpin pada seminar yang berthema “Pemimpin di badai pandemi, Sumatera Utara Bangkit” yang berlangsung dengan webinar melalui aplikasi zoom di aula Sarasi II kantor Bupati Tapsel, Selasa (23/6). Sebagai narasumber dalam seminar itu, bupati menjelaskan, setelah pemerintah pusat menetapkan virus corona adalah bencana non alam yang harus segera ditangani, maka dengan sigap Pemkab Tapsel pada 16 Maret melakukan pertemuan di tingkat OPD dan kecamatan. Kesimpulan dari pertemuan itu menetapkan status tanggap darurat dan membentuk gugus tugas, dilanjutkan dengan tindakanpenerapanbelajardarirumah bagi murid sekolah mulai tanggal
Waspada/Ist
BUPATI Tapsel Syahrul M Pasaribu saat menjelaskan pola yang ditempuh Pemkab Tapanuli Selatan dalam menghadapi wabah covid-19. 21 Maret 2020 hingga saat ini. Dikatakan, untuk percepatan penanganan wabah ini, dia menginstruksikan untuk membuka posko di seluruh kecamatan yang dipusatkan di setiap puskemas dan diaktifkan 24 jam, demikian juga halnya terhadap pos chek point di tiap pintu masuk wilayah Tapsel. Sampai di pertengahan April lalu, ujar bupati, gugus tugas di Tapsel semakin diperkuat sesuai dengan kondisi dan kebutuhan dengan melibatkan seluruh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) sebagai wakil ketua dalam gugus tugas dan
pimpinanOPDmemilikitanggung jawab terhadap kecamatan yang menjadi binaannya. “Menghadapi keadaan itu kita tidak boleh larut dan pasrah dalam menghadapi covid-19, tetapi harus terus berupaya mencegah penyeberannya,” tegas Syahrul. Setelah adanya istilah new normal life atau tatanan hidup baru, lanjut bupati, Pemkab Tapsel bersama Forkopimda melakukan beberapa kali pertemuan dengan para pemangku kepentingan yang ada termasuk tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh adat serta tokoh
pemuda dalam menyongsong tatanan hidup baru. Kata bupati, aksi tersebut merupakan salah satu cara untuk melibatkan seluruh elemen dalam mengedukasi, mensosialisasikan dan mensimulasikan tatanan hidup baru di tengah masyarakat hidup produktif namun aman terhadap wabah covid-19, sehingga pemerintah dan warga dapat melaksanakan kegiatan sosial ekonomi, keagamaan dan kegiatan sosial lainnya dengan terus menerapkan protokol kesehatan. Pada sektor kesehatan, ujar Syahrul, Pemkab telah membenahi Rumah Sakit Sipirok utamanya ruang isolasi, walaupun Rumah Sakit Sipirok bukan rumah sakit rujukan. Kemudian menyiapkan rumah karantina dan memenuhi kebutuhan puskesmas dalam menangani wabah tersebut. Sedangkan sektor ekonomi, lanjut Syahrul, Pemkab Tapsel memberdayakan UMKM untuk ikut berperan seperti pembuatan masker memakai bahan batik dan tenun yang merupakan produk unggulan daerah Tapsel sehingga UMKM tersebut tetap produktif di tengah pandemi ini. (a31/B)
Nelayan Meninggal Saat Labuh Pukat KPU Tapsel Rekrut 727 PPDP P.SIDIMPUAN (Waspada) : Sesuai jadwal dan tahapan Pilkada serentak, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kab.Tapanuli Selatan memrekrut 727 orang Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) Pilkada Tapsel Tahun 2020. Zulhajji Siregar, Divisi SDM, Sosialisasi dan Parmas, KPU Tapsel, mengatakan, berdasarkan hasil rapat pleno yang dipimpin Ketua KPU Tapsel Panatatan Simanjuntak dan dihadiri seluruh komisioner KPU Tapsel, Selasa (23/6), bahwa perekrutan PPDP dimulai 24 Juni sampai 14 Juli 2020. Bagi warga yang ingin menjadi PPDP sebagai bagian dari penyelenggaran pemilukada Tapsel Tahun 2020, ujar Zulhajji, harus mendaftarkan diri pada Panitia Pemungutan Suara (PPS) di tiap desa dan kelurahan yang yang tersebar di 15 kecamatan. Syarat untuk bisa menjadi PPDP, lanjut Zulhajji, antara lain minimal berusia antara 20 sampai 50 tahun, sehat jasmani dan rohani, independent, mampu mengoperasikan perangkat informasi teknologi dan tidak pernah dijatuhi sanksi disiplin pegawai. PPDP yang direkrut PPS dan diumumkan KPU Tapsel sesuai usulan dari masing-masing memiliki tanggungjawab melakukan pemutakhiran data pemilih di 248 desa dan kelurahan di Tapsel dari 15 Juli-13 Agustus 2020. Dasar perekrutan PPDP tersebut, ungkapnya, merujuk pada peraturan KPU No.19 tahun 2019 sebagai perubahan Peraturan KPU No.12 tahun 2019 tentang pemutakhiran data pemilih dan penyusunan daftar pemilih sebagai berbagai aturan lainnya, termasuk jadwal dan tahapan pilkada serentak 2020. Kepada Ketua dan anggota PPS, KPU berharap agar perekrutan PPDP dikoordinasikan dengan RT/RW dan 5okoh masyarakat untuk meminimalisir persoalan di kemudian hari. “Koordinasi itu merupakan bahagian dari teknis perekrutan,” jelas Zulhajji. (a39/B)
Minggu 12 Juli 2020
Pengedar SS Diringkus
WASPADA
Pemimpin Perusahaan: Dr. Hj. Rayati Syafrin. Manajer Umum: H. Hendra DS. Manejer Iklan: H.Teruna Jasa Said, Hendrik Prayitno (Wakil), Rumondang Siagian (Medan), Lulu Lusia Damayanti (Jakarta). Redaktur Pelaksana Berita: Edward Thahir. Redaktur Pelaksana Non Berita: Dedi Sahputra (SMW Halaman Utama). Redaktur Medan: Zulkifli Harahap. Redaktur Sumatera Utara: David Swayana. Redaktur Aceh: Gito AP (SMW Halaman Utama). Redaktur Olahraga: Jonny Ramadhan Silalahi. Redaktur Luar Negeri: Aldion Wirasenjaya. Pj. Redaktur Nasional: T. Junaidi. Pj. Redaktur Ekonomi: Sulaiman Hamzah (Teknologi, Rumah). Humas: H. Erwan Efendi (Kabag). Promosi: H. Hendra DS (Kordinator), Hendrik Prayetno. Sekretaris Redaksi: Hj. Hartati Zein. Pemasaran: Zultamser. Asisten Redaktur: Irwandi Harahap (Halaman Utama), M. Ferdinan Sembiring (Medan, Universitaria), Diurna Wantana (Sumatera Utara, SMW Sumut-Aceh), Rizaldi Anwar (Aceh), Dedi Riono (Olahraga, Budaya), Austin Antariksa (KMS Kreasi), Armansyah Thahir (SMW Olahraga, Otomotif), Arianda Tanjung (SMW Olahraga, Kesehatan, Komunitas), Rudi Arman (SMW Medan), Syafriwani Harahap (Ragam, Keluarga, Kilas Balik), Hj. Neneng Khairiah Zen (Pendidikan,Travel, Kuliner),T. Junaidi (Hiburan), Denny Adil (Pelangi). Wartawan Kota Medan: Rudi Arman, Gito AP, M. Ferdinan Sembiring, M. Edison Ginting, Anum Purba, Amrizal, Sulaiman Hamzah, Sugiarto, Andi Aria Tirtayasa, Rama Andriawan, Sri Wahyuni Naibaho. Olahraga: Austin E. Antariksa, Dedi Riono, Armansyah Thahir, Arianda Tanjung. Fotografer: Muhammad Faisal, Hang Tuah Jasa Said, Surya Efendi. Koran Masuk Sekolah/KMS: Arianda Tanjung. Wartawan Jakarta: Andi Yanto Aritonang (Koordinator), Hasriwal AS, Dian Warastuti. Wartawan Sumatera Utara: Binjai/Langkat: Nazelian Tanjung (Koordinator), H. Riswan Rika, Ria Hamdani, Abdul Hakim, Chairil Rusli, Asrirais. Deli Serdang/Serdang Bedagai: HM. Husni Siregar (Kepala Biro), Irianto, Khairul Kamal Siregar, Edward Limbong, Edi Sahputra. Asahan/Tanjungbalai/Batubara: Nurkarim Nehe (Kepala Biro), Sapriadi, Bustami Chie Pit, Agus Diansyah Hasibuan, Iwan Hasibuan, Rahmad Fansur Siregar, Rasudin Sihotang. Tanah Karo/Dairi/Pakpak Bharat: Panitra Nedy Tarigan (Koordinator), Micky Maliki, Warikam Boang Manalu, Kartolo Munthe, Natar Manalu. Tebingtinggi/Pematangsiantar/Simalungun: Muhammad Idris (Kepala Biro), Kristian Brahmana, Edoard Sinaga, Hasuna Damanik, Ramsiana Gultom. Labuhan Batu/ Labuhan Batu Utara/ Labuhan Batu Selatan: Neirul Nizam (Kepala Biro), Budi Surya Hasibuan, Syahri Ilham Siahaan, Rifiq Syahri, Denny Syafrizal Daulay. Tapanuli Utara: Parlindungan Hutasoit. Humbang Hasundutan/Samosir/Toba Samosir: Horden Silalahi, Edison Samosir, Hendro Sihaloho. Sibolga/Tapanuli Tengah: Haris Sikumbang. Tapanuli Selatan/ Padang Sidimpuan: Sukri Falah Harahap (Kepala Biro), Ahmad Cerem Meha, Mohot Lubis, M. Suhandi Nasution. Mandailing Natal: Sarmin Harahap. Padang Lawas Utara: Sori Parlah Harahap. Padang Lawas: Idaham Butarbutar, Syarif Ali Usman. Kepulauan Nias: Bothaniman Jaya Telaumbanua. Wartawan Aceh: Banda Aceh: Aldin Nainggolan (Kepala Perwakilan), Munawardi Ismail, Muhammad Zairin, Zafrullah, T. Mansursyah, T. Ardiansyah, Gito Rollies. Aceh Utara/Lhokseumawe: Maimun (Koordinator), Zainal Abidin, Zainuddin Abdullah. Kuala Simpang: Muhammad Hanafiah, Yusri. Langsa: H. Ibnu Sa’dan, Dedek Juliadi, Munawar. Aceh Timur: Muhammad H. Ishak, Musyawir. Bireuen: Abdul Mukti Hasan. Pidie: Muhammad Riza. Pidie Jaya: Ferizal Gazali Sabang: T. Zakaria Al-Bahri. Subulussalam: Khairul Boang Manalu. Aceh Selatan: Faisal. Aceh Barat Daya: Syafrizal. Aceh Tenggara: Ali Amran. Aceh Singkil: Arief K Helmi. Simeulue: Rahmad. Nagan Raya: Mujiburrahman.
WASPADA
IDI (Waspada): Salah seorang Anak Buah Kapal (ABK) KM Jasa Poma Baru Bobot 30 GT dikabarkan meninggal dunia saat beraktifitas di laut lepas. Diduga, korban tenggelam saat proses menurunkan alat tangkap ke laut di titik 25 mil dari Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Idi, Kab. Aceh Timur, Kamis (9/7) sekira pukul 06:00. ABK yang meninggal bernama Muhammad Husen, 31, asal Desa Titi Baro, Kec. Idi Ra-
yeuk, Aceh Timur. Informasi yang diperoleh menyebutkan, KM Jasa Poma Baru dinahkodai Abdul Aziz. Kapal tersebut bergerak dari dermaga PPN Idi, Selasa (7/7) sekira pukul 11:00. Dua hari setelah beraktifitas di laut, Muhammad Husen, jatuh saat proses menurunkan pukat. Beberapa temannya mencoba menolong, namun gagal, sehingga Muhammad Husen tenggelam. Lalu para ABK mencoba menemukan Muhammad
Husen, tetapi setelah beberapa saat kemudian akhirnya Muhammad Husen berhasil ditemukan, namun dalam kondisi tidak bernyawa. Melihat kondisinya sudah meninggal dunia, kemudian nahkoda dan ABK sepakat menghentikan aktivitas melaut dan bergerak pulang mengantarkan jenazah almarhum. Dalam perjalanan, nahkoda KM Jasa Poma Baru menyampaikan kabar duka itu ke darat
melalui komunikasi Radio HT, agar disiapkan penjemputan. “Iya benar, salah satu ABK KM Jasa Poma Baru meninggal dunia tadi pagi akibat jatuh ke laut saat proses labuh pukat,” kata KepalaUPTDPPNIdi,Ermansyah. Pihaknya bersama Bakamla, Polair Polres Aceh Timur, Satgas Bankom RAPI, dan Basarnas, serta Satgas BPBD Aceh Timur ikut menjemput jenazah untuk dibawa ke RSUD Dr. Zubir Mahmud Aceh Timur. (b11/C)
RANTAUPRAPAT (Waspada) : Guna meningkatkan sumber daya manusia (SDM) masyarakat Kabupaten Labuhanbatu, Bupati Labuhanbatu Andi Suhaimi Dalimunthe memprioritaskan dunia pendidikan dan kesehatan sebagai corong menuju masyarakat yang sejahtera. Hal ini disampaikan bupati ketika menyerahkan secara simbolis bantuan sosial tunai (BST) APBD Pemkab Labuhanbatu tahun 2020 di aula kantor Camat Bilah Hulu, Kamis (25/6). “Saya ingin SDM Masyarakat Labuhanbatu bisa terus mengikuti perkembangan jaman, para generasi muda memerlukan sokongan agar tidak tergilas oleh zaman, dari itu saya anggap perlu memperhatikan apa saja yang menjadi kebutuhan mereka,” kata bupati. Pendidikan dan kesehatan adalah merupakan pokok utama mendukung capaian SDM yang memadai, perlu kita ketahui bersama saat ini Pemkab Labuhanbatu akan terus berbuat untuk kemaslahatan mereka, di antaranya beasiswa untuk anak-anak kita yang menimbah ilmu di perguruan tinggi, baik itu bagi yang berprestasi maupun bagi mereka yang kurang mampu. “Saya tidak ingin cita-cita mereka pupus hanya karena masalah biaya. hari ini saya sampaikan kepada bapak ibu bahwa tahun 2020 ini Pemkab Labuhanbatu tetap membuka beasiswa,” katanya. Sedangkan untuk kesehatan, bisa kita lihat sekarang pelayanan kesehatan di RSU Rantauprapat terus kita tingkatkan, fasilitas gedung yang baru selesai dibangun sepadan dengan rumah sakit bertaraf internasional, RSU Rantauprapat telah menjadi rumah sakit rujukan, bukan hanya dari kabupaten Labura dan dan Labusel, dari Riau dan Batubara juga mengarah kemari. Pada kesempatan itu Andi Suhaimi berpesan kepada seluruh masyarakat Labuhanbatu untuk selalu mematuhi protokol kesehatan Covid-19, gunakan masker jika keluar rumah, jaga jarak dan jaga kesehatan. Di acara yang sama camat Bilah Hulu Hamdi Erazona menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Labuhanbatu atas perhatiannya kepada masyarakat yang dipimpinnya. (c05/B)
Waspada/Ist
BUPATI Labuhanbatu Andi Suhaimi Dalimunthe saat memberikan BST kepada salah seorang masyarakat Bilah Hulu.
100 Dayah Terima Bantuan Laptop ACEH UTARA ( Waspada) : 100 Pimpinan dayah di Kabupaten Aceh Utara terima bantuan laptop dan infocus. Bantuan tersebut diserahkan oleh Wakil Bupati Aceh Utara, Fauzi Yusuf dan Kepala Dinas Dayah Aceh Utara, Abdullah Hasbullah. Serah terima bantuan tersebut dilaksanakan di aula dinas dayah setempat, Jumat (10/7). Wakil Bupati Aceh Utara FauziYusuf saat dikonfirmasi Waspada usai penyerahan bantuan laptop kepada pimpinan dayah menyebutkan, bantuan infocus dan laptop sengaja diberikan untuk memudahkan pimpinan dayah dalam pengurusan administrasi dayah masing-masing, mengingat di era dunia digital semua urusan administrasi dilakukan secara online. Begitu juga berbagai jenis bantuan yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Aceh Utara dan Provinsi Aceh diverifikasi secara online. “Dengan adanya fasilitas ini semuanya akan menjadi mudah. Pengurusan administrasi bantuan dilakukan secara online dan tidak harus datang ke kantor,. Secara manajemen akan lebih baik nantinya,” kata Fauzi Yusuf. Ke depan, kata Fauzi Yusuf, semua dayah di Aceh Utara harus menjadi dayah yang mandiri, bukan hanya secara keilmuan tetapi juga mandiri secara ekonomi. Direncakan program kemandirian ekonomi dayah dan pesantren akan mulai diterapkan pada tahun 2021. Nantinya setiap pimpinan dayah mengusulkan jenis ekonomi apa yang mau diterapkan di dayah atau pesantren mereka nantinya. (b07/B)
Berkas Korupsi Pengadaan Tanah PA Sidikalang Dilimpahkan SIDIKALANG (Waspada) : Kapolres Dairi AKBP Leonardo David Simatupang menegaskan bahwa Polres Dairi bergerak cepat menuntaskan kasus dugaan korupsi Pengadaan Tanah untuk gedung kantor Pengadilan Agama Sidikalang. Hal ini disampaikan Kapolres kepada sejumlah wartawan di Makopolres Dairi di Jl. SM Raja Sidikalang, Rabu (8/7). “Dengan gerakan cepat dan tuntas, sehingga kasus tersebut bisa P 21. Kasus korupsi tersebut diproses cepat dan tuntas, saat sayalah yang menjabat Kapolres kasus ini akan dituntaskan sebab kepastian hukum harus jelas,” ujar Kapolres Dairi, AKBP Leonardo D Simatupang didam-
pingi oleh Kasat Intel AKP Pollin B Damanik, Kasat Reskrim AKP JR Silalahi, Kanit Tipidkor Ipda T Panggabean dan Kasubbag Humas Polres Dairi Iptu Donni Saleh. Sebagaimana diketahui, pengadaan tanah untuk gedung kantor Pengadilan Agama Sidikalang sumber dananya dari APBN Lembaga Mahkamah Agung RI tahun anggaran 2012. Ditambahkan Kapolres, penanganan kasus tersebut dimulai dari tahun 2015, sesuai Laporan Polisi Nomor LP/148/ VII/2015/SU/DAIRI/Reskrim, tanggal 28 Juli 2015. Dari hasil penyelidikan atas laporan itu ditetapkan dua tersangka yaitu SH sebagai
oknum PNS di kantor Pengadilan Agama Sidikalang dan DAK saat itu menjabat Kepala Desa Sitinjo, Kecamatan Sitinjo, Kab. Dairi. “Pada Maret 2020 telah mempersiapkan kelengkapan administrasi untuk dilakukan penyerahan tersangka dan barang bukti (tahap II), namun karena pandemi covid-19, penyerahan berkas tersebut terkendala sebab mempedomani sesuai surat dari Menkumham tentang tata cara penyerahan tersangka dan barang bukti,” ujar Kapolres Dairi. Terkait adanya tuduhan miring bahwa Polres Dairi sengaja membuat macet dan penangguhan terhadap kasus
tersebut, Kapolres Dairi AKBP Leonardo D Simatupang menyatakan hal tersebut tidak benar. “Tidak benar Polres Dairi, sengaja membuat macet kasus tersebut. Dan masalah penangguhan, adalah sesuai dengan KUHAP,” katanya. Kapolres menegaskan untuk setiap kasus apapun yang ditangani Polres Dairi, dirinya memerintahkan agar diproses secara cepat dan tuntas untuk membetikan kepastian hukum. Leonardo D.Simatupang menambahkan bahwa pihak Polres Dairi akan terus berkoordinasi dengan Kejari Sidikalang agar dapat dilakukan penyerahan tersangka dan barang bukti. (a25/a24/C)
Waspada/Kartolo Munte/B
KAPOLRES Dairi AKBP Leonardo David Simatupang memberikan keterangan pers di ruang lobi kantor Polres Dairi, Rabu (8/7).
WASPADA
A5
Minggu 12 Juli 2020
Curanmor Ditangkap Usai Beraksi MEDAN (Waspada): Reskrim Polsek Medan Area me-nangkap pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) usai melakukan aksinya di Jl. Sutrisno, Kel. Sukaramai 2, Kec. Medan Area. Tersangka IS, 35, warga Jl. Manunggal, Kel. Denai, Kec. Medan Denai kemudian diboyong ke Polsek bersama barang bukti sepedamotor Vario 110 warna hitam BK 5095 AHT. Kapolsek Medan Area Kompol Faidir Chan kepada wartawan, Sabtu (11/7) mengatakan, peristiwa curanmor ini terjadi, Jumat (10/7) sekira pukul
16:00 WIB. Sore itu korban Arises Chandra Putra, 35, warga Jl. Sutrisno, Kel. Sukaramai 2, Kec. Medan Area pulang ke rumahnya dengan mengendarai sepedamotor BK 5095 AHT. Kemudian korban memarkirkan sepedamotornya di depan rumah merangkap toko besi. Namun korban lupa mengambil/mencabut kunci kontak yang masih lengket di sepedamotornya. Lalu korban masuk ke dalam tokonya. Tidak berapa lama datang tersangka bersama temannya (DPO) mengendarai sepedamotor lewat dari depan toko korban. “Melihat sepedamotor
yang sedang parkir dengan kunci kontak menempel, tersangka membawa sepedamotor korban,” kata Faidir. Tersangka kemudian menghidupkan mesin sepedamotor dan baru 20 meter keluar, korban melihat sepedamotornya sudah hilang lalu korban keluar toko dan mengejar tersangka. Saat bersamaan melintas personel Reskrim Polsek Medan Area bersama Panit Reskrim Ipda Riswan Ginting yang sedang patroli sore hari antisipasi 3C di lokasi. Melihat korban berlari tergesa-gesa lalu anggota mendekati korban dan bertanya, lalu
korban mengatakan sepedamotornya baru saja dicuri. “Personel kemudian mengejar tersangka yang mengendarai sepedamotor Honda Vario warna hitam BK 5095 AHT lalu menangkap dan mengamankannya berikut sepedamotor ha-sil curian,” kata Faidir. “Tersangka dan barang bukti hasil kejahatan kemudian diboyong ke Polsek sedangkan korban selanjutnya membuat Laporan Polisi,” jelas Kompol Faidir Chan. Saat ini lanjutnya, tersangka masih menjalani pemeriksaan di ruang juru periksa sedangkan teman tersangka masih diburu. (m25)
Waspada/Ist
TERSANGKA IS, yang diamankan Polsek Medan Area.
Pemkab Asahan Harus Bersinergis Membangun Kabupaten MEDAN (Waspada): Anggota DPRD Sumut Santoso berharap Pemkab Asahan dan jajarannya lebih bersinergis dalam membangun kabupaten itu di masa yang akan datang. “DPRD Sumut berharap Pemkab Asahan lebih bersinergis, terutama dengan Pemprovsu untuk mewujudkan visi dan misi kabupaten itu,” kata Santoso kepada Waspada, Jumat (10/9) melalui sambungan telefon. Menurut politisi Demokrat ini, Kabupaten Asahan memiliki potensi yang sangat baik, terutama dalam bidang agama. “Kita berharap, anggaran yang dikelola Pemprovsu bisa disalurkan dalam jumlah yang besar. Ini dimaksudkan untuk mewu-
judkan visi Kab. Asahan yang Religius, Sehat, Cerdas dan Mandiri,” ujarnya. Santoso berada di Asahan bersama rombongan dari Dapil V DPRD Sumut melaksanakan kunjungan kerja, pekan lalu. Kunker yang dilakukan anggota DPRD Sumut berkaitan dengan pelaksanaan kegiatan pembangunan yang dananya bersumber dari APBD Sumut 2019. Mereka diterima Bupati Asahan, Surya, di Aula Melati Kantor Bupati Asahan, Kisaran. Dalam sambutannya, Bupati mengajak semua pihak untuk bersama-sama mewujudkan Visi-Misi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan. Yakni Asahan yang Religius, Sehat, Cerdas dan Mandiri.
“Diharapkan, dalam melaksanakan program dari Sumut untuk Kabupaten/Kota dapat berkoordinasi dengan baik,” ujar Bupati Surya. Bupati juga berharap, Anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara Dapil V dapat membantu Pemkab Asahan dalam membangun kabupaten itu jadi lebih di masa mendatang. Tampak hadir dalam acara tersebut, perwakilan Pemkab Batubara, OPD Provinsi Sumut, dan OPD Pemkab Asahan. Adapun anggota DPRD Sumut yang terdiri dari Teyza Cimira Tisya, Mahyaruddin Salim B, Ebenejer Sitorus, Darwin Lubis, Santoso, Armyn Simatupang, Ahmad Hadian dan Sri Kumala. (cpb)
Waspada/Ist
PARA anggota DPRD Sumut dari Dapil V melakukan pertemuan dengan Bupati Asahan Surya di Aula Melati Kantor Bupati Asahan, Kisaran.
DPRD Sumut Optimis Tabagsel Bangkit daerah bersatu padu menanggulangi pandemi itu, dan berharap segera berakhir,” kata Wakil Ketua DPRD Sumut, Harun Mustafa. Dia merespon kujungan kerja Dapil Sumut 7 ke Kantor Walikota Padangsidempuan, pekan lalu. Kunker yang dipimpinnya itu dihadiri para anggota Dapil VII, yakni Abdul Rahim Siregar (PKS), Tondi Roni Tua (Demokrat), Ahmad Fauzan (PAN), Fahrizal Effendi Nasution (Hanura), Rahmat Rayyan Nasution (Gerindra), Parsaulian Tambunan (Nasdem), Syahrul Effendi Siregar (PDIP) dan Syamsul Qamar (Golkar). Waspada/Ist
OPTIMIS - Wakil Ketua DPRD Sumut, Harun Mustafa (dua kiri) didampingi anggota dewan, Abdul Rahim Siregar bersalaman dengan gaya laga tangan dengan Walikota Padangsidempuan, Irsan Efendi Nasution usai melakukan pertemuan di Sidempuan. MEDAN (Waspada): DPRD Sumut optimis kawasan Tapanuli Bagian Selatan atau Tabagsel mampu bangkit dan
bersaing dengan daerah lainya di Sumut. Di tengah pandemi Covid19, DPRD Sumut yakin dan opti-
mis Tabagsel mampu mengatasinya dan bangkit untuk mengejar ketertinggannya. “Kita yakin semua kepala
Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution dalam sambutannya mengucapkan selamat datang di daerah Tapanuli Bagian Selatan, semoga kedatangan Wakil Rakyat kami di Sumut membawa kemaslahatan bagi kota Padangsidimpuan dan Tapanuli Bagian Sela-
tan umumnya. Walikota menambahkan, saat ini Indonesia dalam suasana keprihatinan bersama. “Kita semua berperang melawan pandemi Covid-19, yang tentu akan berdampak pada kondisi ekonomi yang menurun, angka kemiskinan akan meningkat,” ujar Irsan. “Semoga kedatangan Wakil Rakyat kami Anggota DPRD Sumut membawa perubahan positif dan memperjuangkan kawasan Tabagsel untuk bangkit dimasa mendatang,” ucapWako Irsan. Hadir dalam acara tersebut Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution, Bupati Padang Lawas Utara Andar Amin Harahap. Juga mewakili Bupati Tapanuli Selatan, mewakili Bupati Mandailing Natal, mewakili Bupati Padang Lawas, Wakil Walikota Padangsidimpuan Arwin Siregar, serta 14 OPD seKawasan Tabagsel. (cpb)
Lazismu Salurkan Paket Sembako MEDAN (Waspada): Melalui Lazismu Kota Medan, Yayasan Anak Bangsa Bisa (Go-Jek) melaunching pendistribusian paket sembako dimasa Covid19 sebanyak 500 paket kepada abang becak, guru TK, pekerja harian, pedagang asongan, penyandang disabilitas dan driver go-jek. Paket sembako berupa beras, minyak goreng, gula, sarden dan mie instan ini diselenggarakan di Gedung Pusat Dakwah Muhammadiyah Kota Medan, Jl. Mandala By Pass No.140-A Medan, Rabu (8/7). Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Medan Drs. Adri, K, SPd, mengungkapkan rasa syukurnya atas kerjasama Yayasan Anak Bangsa Bisa (GoJek) dengan Lazismu Kota Medan dalam rangka mendistribusikan paket ketahanan pangan dimasa Covid-19. “Kita berharap dengan ini warga masyarakat yang terkena dampak Covid-19 dapat menerima manfaat dari kerjasama YABB (Go-Jek) dan Lazismu Kota Medan, dan kepada Lazismu untuk mendistribusikannya dengan sebaik-baiknya,” kata Adri. Perwakilan Yayasan Anak Bangsa, Agung, menyampaikan apresiasi kepada Lazismu Kota Medan yang telah bekerjasma untuk mendistribusikan paket ketahanan pangan dimasa Covid-19. Donasi ini dari gerakan #SumbangSuara yang bergerak
Waspada/Ist
KETUA Lazismu Kota Medan, Muhammad Arifin Lubis, SE.Sy, ME, saat memberi bantuan paket sembako kepada penerima. bersama berbagai elemen masyarakat seperti figur publik, LSM, dan tokoh masyarakat daerah setempat. Ditambahkan Ketua Lazismu Kota Medan, Muhammad Arifin Lubis, SE.Sy, ME, pandemi Covid-19 masih belum berakhir dan ini jelas berdampak kepada seluruh lapisan masyarakat, yang kesulitan memutar roda ekonomi. Beberapa perusahaan ada yang gulung tikar, banyak karyawan yang jadi korban PHK.
“Jadi kita lakukan penyaluran Covid-19, dan sudah beberapa poin yang sudah ditentukan oleh YABB sehingga bisa menyesuaikan di daerah Kota Medan. Program ini telah dilaksanakan di berbagai kabupaten kota dan hari ini di Lazismu Kota Medan. Mudah-mudahan program ini bisa bermanfaat bagi penerima manfaat sehingga ini bisa membantu mereka dalam kondisi ekonomi Covid-19 ini,” ungkapnya. (h01)
Kapolsek Percut Ajak Jemaah Patuhi Protokol Kesehatan M E D A N ( Wa s p a d a ) : Kapolsek Percut Seituan AKP Ricky Pripurna Atmaja, SIK mengajak jemaah Masjid Asholihin Jl.Wiliam Iskandar, Kel. Indra Kasih, Kec. Medan Tembung, mematuhi protokoler kesehatan demi terhindar dari Covid19. “BKM Mesjid Asholihin dan jemaah masjid lainnya agar menjaga kesehatan demi terhindar dari Covid-19,” kata Kapolsek dalam kegiatan Jumat Barokah, Jumat (10/7). Dalam kesempatan itu Kapolsek Percut didampingi Kanit Binmas Iptu M.Rohim Dalimunthe, Panit I Binmas Iptu M.Sitanggang, Kasihumas Aiptu Basrah Mansyah, personil Polsek Percut dan Bhabinsa Koramil 13 Percut Seituan juga membagikan nasi bungkus dan air mineral. AKP Ricky Pripurna Atmaja kemudian menyampaikan himbauan kepada jemaah masjid agar senantiasa memakai masker ketika melaksanakan shalat maupun sedang belajar. “Sayangi diri, keluarga dan lingkungan sekitar, tidak mela-
Waspada/Ist
KAPOLSEK Percut AKP Ricky Pripurna Atmaja (tiga kiri) usai Jumat Barokah di Masjid Asholihin bersilaturahmi dengan Ustad Drs.H.Muhammad.D, yang juga Ketua BKM Masjid Asholihin. kukan kontak langsung dengan menghindari kerumunan (keramaian) dan menjaga jarak minimal 1,5 meter, menerapkan pola hidup sehat dengan rajin mencuci tangan dan memakai handsainitizer,” katanya. “Mari Kita mematuhi protokol kesehatan untuk memutus mata rantai / penyebaran Covid-19 di Indonesia khususnya di lingkungan masing masing,” kata AKP Ricky. Sedangkan Ustad Drs. H.
Muhammad.D, sebagai Ketua BKM Masjid Asholihin dan Imam dan Khatib Sholat Jumat sebagai perwakilan mengucapkan terimakasih atas kepedulian Polri/Polsek Percut, khususnya Kapolsek AKP Ricky Pripurna Atmaja, SIK. “Semoga Kapolsek Percut dan jajarannya selalu sehat semuanya, dan wilkum Polsek Percut tetap dalam keadaan aman dan terkendali,” ujarnya. (m25)
Rumah
A6
WASPADA Minggu, 12 Juli 2020
Inspirasi KT Minimalis 3 x 4
Minimalis dengan furnitur esensial Yang harus diperhatikan dalam desain kamar tidur berukuran mungil adalah letak jendela dan pintu. Penempatan furnitur nantinya dapat disesuaikan dengan letak kedua elemen ruang tersebut. Seperti di kamar tidur ini, menempatkan tempat tidur di bawah jendela dan berhadapan langsung dengan pintu terbukti membuat desain kamar tidur minimalis ukuran 3×4 ini terlihat lebih nyaman. Namun yang terpenting adalah isi desain kamar minimalis ukuran 3×4 dengan furnitur yang kamu anggap paling fungsional. Tempat tidur spring bed untuk dua orang dan sepasang meja dan kursi kantor sudah cukup membuat desain kamar tidur minimalis ukuran 3×4 ini berfungsi dengan baik. Untuk menghilangkan kesan kaku dan dingin pada desain kamar tidur minimalis ukuran 3×4, kamu bisa menggunakan wallpaper dinding kamar pada salah satu sisi dinding. Namun jangan menempatakan terlalu banyak barang pada dinding yang dipasangi wallpaper. Memasang beberapa bingkai foto, pernik, atau tanaman hias sudah cukup membuatnya tampil lebih ekspresif. Menimbang luasnya yang nggak begitu besar, desain kamar minimalis ukuran 3×4 bisa dimaksimalkan tampilannya dengan mengaplikasikan perpaduan warna-warna netral. Hal ini karena warna-warna
“
Menghilangkan kesan kaku dan dingin pada desain kamar tidur minimalis ukuran 3×4, kamu bisa menggunakan wallpaper dinding kamar pada salah satu sisi dinding.
“
TERKADANG sulit untuk mengolah desain interior rumah yang dibangun oleh para pengembang. Luas tiap-tiap ruangan nggak bisa disesuaikan dengan keinginan dan kebutuhanmu. Seperti kamar tidur yang hanya berukuran 3×4 meter persegi. Lalu, untuk menyiasati ukurannya yang terbatas ini gaya desain minimalis pun jadi pilihan favorit. Tapi, seperti apa sih penataan yang bisa kamu lakukan pada desain kamar minimalis ukuran 3×4?
netral dipercaya dapat membuat pikiran lebih rileks sehingga kamu lebih nyaman. Namun, terlepas dari pemilihan warna, penggunaan kasur yang empuk dan berkualitas, seperti merek kasur Comforta juga dapat memengaruhi kenyamananmu, lho! Nah, yang menjadi persoalan adalah ketika kamu membutuhkan banyak storage untuk menyimpan barangbarang di kamar. Tempatkanlah drawer dan ambalan saling berhadap-hadapan, seperti pada desain kamar tidur minimalis ukuran 3×4 ini. Sementara itu, lemari pakaian bisa kamu letakkan di sebelah tempat tidur. Namun, akan lebih baik jika kamu menggunakan furnitur custom sehingga ukuran, model, dan warnanya bisa disesuaikan dengan desain kamar tidur minimalis ukuran 3×4 milikmu. Kesan simpel dari perpaduan warna monokrom membuat desain kamar tidur minimalis
ukuran 3×4 terasa begitu monoton. Permainan dekorasi berupa kolase bingkai foto yang dipasang pada bagian headboard tempat tidur bisa memberikan inspirasi unik saat kamu bangun di pagi hari. Sedikit sentuhan alam dari tanaman hias dan lantai kayu dapat menghilangkan kesan sumpek yang terasa di desain kamar tidur minimalis ukuran 3×4. Untuk menempatkan furnitur berukuran besar pada kamar tidur berukuran 3×4, kamu bisa melakukan penataan memanjang. Tempat tidur bisa ditempatkan pada bagian belakang desain kamar minimalis ukuran 3×4. Sedangkan meja kerja dan kursi, atau pun furnitur lain seperti lemari bisa ditempatkan di bagian depan kamar. Kamu pun bisa mengganti meja kerja menjadi meja rias atau sofa, yang penting posisinya tetap berada di bagian depan kamar. Nuansa kamar pun bisa dibuat seragam sebagaimana yang diperlihatkan desain kamar tidur minimalis ukuran 3×4 ini. Nuansa kayu yang muncul menciptakan kehangatan di kamar tidur. Jangan lupa untuk menggunakan jenis kasur yang empuk dan berkualitas. Jika kamu sedang mencarinya, Dekoruma jual Dunlopillo, Florence, dan aneka merek kasur terkenal lainnya. Luas yang terbatas bukanlah sebuah hambatan untuk mengeksplorasi desain kamar anak. Pada desain kamar tidur minimalis ukuran 3×4 ini misalnya. Meskipun luasnya terbatas, kamar anak tetap tampil playful dengan bunk bed bertema rumah kayu. Bunk bed tersebut nggak hanya jadi tempat beristirahat yang nyaman, tapi juga jadi ruang storage yang fungsional pada desain kamar tidur minimalis ukuran 3×4 ini. Itulah enam desain kamar tidur minimalis ukuran 3×4 yang bisa jadi inspirasi untuk mendesain kamar tidur berukuran mungil. Jika rumahmu di Jakarta dan membutuhkan jasa desain interior.
Inspirasi Pintu Geser Kaca TAK bisa disangkal lagi kalau pintu geser memiliki model yang sangat efisien karena saat dibuka, pintu geser tidak memerlukan banyak ruang. Dengan demikian, tidak heran jika pintu geser kerap dijadikan sebagai solusi yang tepat untuk rumah mungil atau ruangan yang sempit, apalagi kalau pintu gesernya terbuat dari material kaca, hunian pasti akan terasa lebih lapang. Namun, apakah pintu geser kaca hanya cocok untuk rumah yang memiliki keterbatasan ruang? Tentu saja tidak! Pintu geser kaca tetap cocok digunakan pada rumah dengan berbagai ukuran, mulai dari desain rumah kecil hingga yang
3. Pintu Geser Kaca dengan Bingkai Kayu Rumahmu mengusung tema alam? Tenang saja, pintu geser kaca tetap bisa kamu gunakan pada konsep rumah alam, lho! Pilih saja pintu geser kaca yang bingkainya terbuat dari kayu, seperti inspirasi di atas. Dengan demikian, rumahmu akan terasa makin homey. Supaya rumah lebih terkesan clear dan lapang, pilihlah material kaca yang bening. Namun, kalau takut privasimu terganggu, kamu bisa memasang tirai pada pintu geser kaca ini. Jangan lupa tambahkan juga aneka tumbuhan hijau, seperti tanaman monstera di dekat pintu geser kaca agar lebih terlihat natural.
besar. Desain pintu geser kaca sendiri ada banyak sehingga bisa kamu sesuaikan dengan konsep interior rumah. Nah, bagi kamu yang tertarik menggunakan pintu geser kaca, tapi masih bingung dengan desainnya, di bawah ini Kania sudah menyiapkan inspirasi desain pintu geser kaca untukmu. Daripada penasaran, langsung saja intip bersama, yuk! 1. Pintu Geser Kaca Minimalis Bagi kamu yang memiliki hunian minimalis, pintu geser kaca yang satu ini bisa dijadikan referensi. Pintu geser kaca ini dilengkapi dengan bingkai tipis warna hitam. Berkat warnanya yang netral, pintu geser kaca ini cocok dipadukan dengan warna cat rumah apa saja. Kamu bisa menggunakan pintu geser kaca minimalis pada ruang tamu atau ruang makan. Seperti yang terlihat pada gambar, roda pintu geser kaca ini ada di luar, yaitu di bagian atasnya. Namun, kamu tidak
4. Pintu Geser Kaca dengan Dua Pintu Kamu suka mengadakan acara kumpul keluarga atau open house di rumah? Kalau begitu, model pintu geser kaca ini adalah solusi yang tepat untukmu! Pintu geser kaca ini dirancang dengan dua pintu yang mengarah ke kiri dan kanan sehingga pintu geser kaca ini memiliki bukaan yang lebar dan tetap hemat tempat. Dengan demikian, saat ada banyak orang yang berkunjung ke rumahmu, mereka akan lebih leluasa untuk berlalulalang.
perlu takut rumah jadi terkesan berantakan karena justru kedua roda pintu geser kaca tersebut terlihat unik sehingga tampak seperti dekorasi rumah. Tak hanya untuk rumah minimalis, pintu geser kaca yang space saving ini juga cocok untuk interior rumah skandinavian, lho!
2. Pintu Geser Kaca Tanpa Bingkai Desain pintu geser kaca yang satu ini akan menciptakan kesan unik tersendiri pada hunianmu karena pintu geser kaca ini dibuat tanpa bingkai di sekelilingnya. Material kaca yang digunakan adalah jenis kaca es sehingga tampak lebih buram. Meskipun demikian,
pintu geser kaca ini secara efektif tetap membuat rumah terlihat lebih luas. Kalau kamu ingin menggunakan pintu geser kaca ini, Kania sarankan untuk lebih berhati-hati saat membuka atau menutupnya. Hal ini karena pintu geser kaca tanpa bingkai lebih rentan mengalami keretakan atau pecah.
Saat sedang tidak banyak orang di rumah, kamu bisa hanya membuka salah satu pintu saja. Desain pintu geser kaca ini sendiri sangat simpel, tapi juga terlihat modern berkat bingkainya yang dibalut dengan warna hitam. Gimana, tertarik menggunakan pintu geser kaca ini? 5. Pintu Geser Kaca Es Butuh privasi yang lebih tinggi di rumah? Coba gunakan pintu geser kaca es ini. Bagian permukaan pintunya tampak buram sehingga tidak menerawang ke dalam ruangan. Dengan begitu, kamu bisa menggunakan pintu geser kaca ini pada kamar tidur tanpa takut privasi akan terganggu. Selain itu, kamu bisa menggunakan material bingkai apa saja pada pintu geser kaca ini, seperti kayu atau besi. Tinggal sesuaikan saja dengan desain atau konsep rumahmu. Meskipun pintu geser kaca merupakan solusi yang tepat untuk membuat rumah lebih hemat ruang, tapi kamu tetap harus berhati-hati saat membuka atau menutup pintu geser kaca, ya! Sebaiknya, buka dan tutup secara perlahan agar pintu geser kaca tetap awet. Pastikan juga kamu memilih kualitas material kaca yang terbaik. Selamat menentukan desain pintu geser kaca untuk hunianmu!
A8
WASPADA Minggu 12 Juli 2020
Juve Masih Kandidat Terkuat Scudetto B E RG A M O, It a l i a (Waspada): Rentetan sembilan kemenangan beruntun di Seri A Liga Italia 2019-2020 tidak membuat pelatih Atalanta Gian Piero Gasperini besar kepala. Menurutnya, Juventus tetap merupakan kandidat terkuat scudetto yang memegang keuntungan lebih besar dari Lazio. Persaingan gelar juara
Liga Italia 2019-2020 masih berlangsung sengit hingga memasuki pekan 32. Jarak antara Juventus (Juve) dengan Lazio terjaga di angka tujuh setelah kedua kesebelasan sama-sama mengalami hasil minor pada giornata sebelumnya. Di tengah persaingan keduanya, mencuat nama Atalanta. La Dea kini duduk di peringkat tiga, berjarak sem-
bilan angka dari Juventus dan kedua tim bertemu di Stadion Allianz Turin, Minggu (12/7) dinihari. Pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini, buru-buru menolak jika anak asuhnya disebut kandidat scudetto. Menurutnya, Juve tetap punya gairah besar memenangi liga. Apalagi, mereka punya keuntungan lebih besar dibandingkan Lazio.
“Juve punya kemungkinan dan gairah yang besar untuk menambahkan satu gelar scudetto lagi. Menurut saya, mereka punya keuntungan yang luar biasa dibandingkan dengan Lazio,” papar Gian Piero Gasperini, sebagaimana dikutip dari Football Italia. “Masih ada tujuh laga lagi, bukan jumlah yang besar, tetapi sangat jelas angka berbicara,”
sambung mantan pemain Juve era 1976-1978 tersebut. Walau timnya sedang menjalani periode positif, Gian Piero Gasperini tidak jemawa. Ia berharap penampilan impresif itu terus dilanjutkan oleh Luis Muriel dan kawankawan hingga akhir musim. “Kami tiba pada laga ini dengan rentetan hasil dan performa yang luar biasa. Kami
harus melanjutkan periode ini dengan bersiap semaksimal mungkin. Tidak mudah memang bermain setiap tiga hari sekali, tetapi ini juga berlaku untuk kesebelasan lain,” tutup pria berusia 62 tahun itu. (fic/okc/m23) net
Gian Piero Gasperini
Fernandes Samai Pencapaian CR7
Net
Karim Benzema (kanan) yang mencetak gol ke gawang Deportivo Alaves di laga lanjutan La Liga,Sabtu (11/7) dinihari Wib, mendapat ucapan selamat dari rekannya Luka Modric.
Madrid Tetap Harus Kerja Keras MADRID (Waspada): Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane, mengaku senang dengan hasil yang diraih timnya saat menjamu Deportivo Alaves pada pekan ke-35 Liga Spanyol 2019-2020. Bermain di Estadio Alfredo Di Stefano, Sabtu (11/7) dini hari WIB, Madrid menang dengan skor 2-0. Kemenangan tersebut membuat Madrid semakin kukuh memuncaki klasemen sementara Liga Spanyol 20192020. Madrid kini telah mengemas 80 poin dan berjarak empat poin dari Barcelona yang menjadi rivalnya dalam perebutan gelar juara. Situasi ini membuat Madrid semakin dekat untuk merengkuh gelar juara Liga Spanyol 2019-2020. Terlebih, kompetisi musim ini tinggal menyisakan
tiga laga dan tampaknya akan dilalui dengan mudah. Pada tiga laga tersisa, Madrid akan bertemu Granada, Villarreal, dan Leganes. Banyak pihak memprediksi, Los Blancos –julukan Madrid– takkan menemui kesulitan berarti untuk menghadapi ketiga tim tersebut. Namun, Zidane mengatakan tidak ingin gegabah. Menurutnya apa pun bisa terjadi di kompetisi Liga Spanyol. Itu juga yang
membuat dirinya meminta kepada para pemain untuk terus bekerja keras di setiap laga yang akan dijalani. Ia tak ingin anak asuhnya menjadi kendur dan menjalani laga tersisa dengan hasil buruk. Maka dari itu, ia meminta semua pemain untuk beristirahat dengan baik dan memulihkan kondisi untuk melakoni laga berikutnya melawan Granada. “Kami di sini untuk mencoba dan mencapainya. Semuanya terlihat bagus, tetapi kami tahu tantangan yang ada di liga ini,” ungkap Zidane, mengutip dari laman resmi Madrid. “Ada tiga pertandingan yang harus dilalui dan kami belum tahu apa yang akan
terjadi. Saya selalu mengatakan bahwa bermain di Liga Spanyol harus benar-benar kerja keras dan sulit itulah yang harus kami lakukan,” tambahnya. “Kami sekarang memiliki tiga laga final tersisa dan kami sekarang harus beristirahat dengan baik karena kami akan bermain lagi pada Senin. Tetapi, lebih baik Anda tidur setelah menang,” lanjutnya. Pada laga kontra Alaves, kemenangan Madrid dipastikan kedua pemainnya yakni Karim Benzema dan Marco Asensio. Benzema mencetak gol perdana pada menit 11 lewat hadiah titik putih dan Asensio menyumbangkan gol pada menit 50. Hal ini juga menandai kemenangan Los Blancos lagi-
lagi diwarnai penalti, karena menjadi yang ketiga bagi Madrid pada tiga laga terakhir di Liga Spanyol 2019-2020. Opta mencatat, Madrid juga untuk pertama kalinya sukses mengonversi penalti menjadi gol dalam tiga laga beruntun sejak 2006. Zinedine juga menjawab segala tudingan yang mengarah pada Madrid terkait penalti dan mengatakan hal terpenting adalah mencetak gol. “Jika ada penalti, maka itu pasti pantas diganjar penalti. Itu adalah pergerakan yang bagus dari Ferland Mendy. Pada akhirnya, hal terpenting adalah mencetak gol,” ujar Zidane selepas pertandingan, dikutip dari Marca. (mac/okc/m23)
Arteta Memuji Mourinho LONDON (Waspada): Derby London Utara yang mempertemukan Tottenham Hotspur kontra Arsenal akan tersaji di pekan ke34 Liga Inggris 2019-2020. Kedua tim akan saling berhadapan di Tottenham Hotspur Stadium, London, pada Minggu (12/7) malam WIB. Laga nanti akan menjadi pertemuan pertama Mikel Arteta (foto), sebagai pelatih Arsenal dengan Jose Mourinho. Meski mengaku sangat meng-hormati sosok Mourinho, Arteta mengklaim bakal mengupayakan hasil maksimal saat menghadapi pelatih asal Portugal tersebut. Skor imbang di laga sebelumnya membuat Arteta cukup optimis bisa mendapat hasil lebih baik akhir pekan nanti. Sebelumnya, Arsenal bermain imbang 2-2 melawanTottenham pada September 2019. Kala itu, The Lillywhites masih berada di bawah asuhan Maurichio Pochettino. “Dia memiliki cara bermain yang sangat jelas, tentang bagaimana dia mengelola permainan. Clean sheet adalah hal
terakhir MU yang mampu mendapatkan prestasi tersebut secara beruntun. Pemain Juventus itu mampu melakukannya pada musim 2006-2007, tepatnya di November dan Desember. Sementara dari keseluruhan Liga Inggris, ada nama striker Liverpool yakni Mohamed Salah yang terakhir mendapatkan prestasi tersebut. Salah keluar sebagai pemain terbaik secara beruntun pada edisi Maret dan April 2018. Fernandes sendiri mengungguli beberapa pemain untuk mendapatkan titel pemain terbaik pada Juni 2020, antara lain Anthony Martial, Danny Ings (Southampton), Conor Coady dan Raul Jimenez (Wolverhampton Wanderers), serta Allain Saint-Maximin (Newcastle United). (okc/m23)
Verstappen Ragu Bisa Atasi Mercedes SPIELBERG, Austria (Waspada): Pebalap Tim Red Bull Racing Max Verstappen (foto), bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya di Sirkuit Red Bull Ring pada pekan ini. Tak seperti minggu lalu saat tampil di Formula One (F1) Grand Prix (GP) Austria 2020 di mana di gagal menyelesaikan lomba,Verstappen bisa dikatakan sudah kembali mampu menguasai sirkuit yang berada di Spielberg tersebut. Hal itu dapat dibuktikan dengan mampunya Verstappen menjadi pebalap tercepat kedua di sesi latihan bebas pertama dan berada di urutan paling terdepan ketika melakoni free practice (FP) kedua. Hasil tersebut jelas jauh lebih baik dari apa yang ia capai di sirkuit yang sama pada pekan lalu saat tampil di seri 1 F1 GP Austria 2020. Akan tetapi, meski sudah berhasil jauh lebih baik ketimbang pekan lalu, Verstappen masih ragu akan peluang menangnya di F1 GP Styria 2020. Ia merasa masih sulit dan meyakini mobilnya masih kurang cepat untuk dapat bersaing memperebutkan kemenangan di seri kedua F1 2020 tersebut. Bahkan Verstappen tidak begitu yakin bisa mengalahkan dua pebalap Mercedes AMG Petronas, yakniValtteri Bottas dan Lewis Hamilton yang tampil luar biasa di F1 GP Austria 2020. Verstappen percaya adanya peningkatan dibandingkan pekan lalu membuktikan bahwa timnya dan mobil telah cukup berkembang. Ia pun akan menargetkan hasil terbaik ketika tampil di F1 GP Styria 2020, yang berlangsung pada Minggu (12/7) malam WIB.
“Saya tidak tahu pasti apakah kami memiliki paket yang lengkap untuk bisa memenangkan balapan. Jadi, kami masih harus menunggu ketika balapan berlangsung pada Minggu esok,” jelas Verstappen, seperti disadur dari Crash. “Kami akan melihat bagaimana hasil besok (saat balapan F1 GP Styria 2020). Akan tetapi, satu hal yang pasti adalah hasil hari ini (Jumat) benar-benar sangat positif bila dibandingkan dengan pekan lalu,” tambah pebalap berusia 22 tahun tersebut. Kehebatan Verstappen di Sirkuit Red Bull Racing sebenarnya sudah tak perlu diragukan lagi. Ia adalah pemenang dari F1 GP Austria ketika tampil di musim 2018 dan juga 2019. (crs/okc/m23)
Timnas U-16 Uji Coba Lawan Korsel net
Pelatih Tottenham Hotspur Jose Mourinho memberi intruksi kepada para pemainnya jelang pertandingan. besar yang ingin dia lakukan tetapi timnya, jangan lupa, selalu mencetak banyak gol,” ujar Arteta seperti dilansir dari laman Goal International. “Tim-timnya telah benarbenar sukses dan mereka mampu memenangkan gelar karena itu juga. Dalam waktu yang lama, mereka memiliki banyak cedera. Dia belum memiliki kesempatan untuk konsisten dengan timnya.
Itu besar Kerugian yang mereka miliki,” lanjut Arteta. “Mereka mengalami pasang surut tetapi secara keseluruhan Anda dapat dengan jelas melihat apa yang ingin ia bawa ke klub. Ia mengelola energi, momentum, dan membangun budaya yang sangat kuat di setiap klub sepak bola,” tambahnya “Selain itu dia memastikan
bahwa dia menang. Dia telah menang di setiap klub yang dia lalui. Situasi, waktu ketika dia datang berbeda dari memulai proyek baru sejak musim panas,” sambungnya. Arsenal dan Totettnham sendiri saat ini menempati peringkat delapan dan sembilan di klasemen sementara Liga Inggris 2019-2020. The Gunners – julukan Arsenal mengoleksi 50
poin sementara Tottenham terpaut satu poin dibawahnya. Poin penuh pun dipastikan bakal jadi target utama kedua tim di laga akhir pekan nanti. Sebab, baik Arsenal maupun Tottenham sama-sama masih berjuang untuk memperbaiki posisi mereka diklasemen sementara agar bisa lolos ke zona Eropa musim depan. (gic/okc/m23)
KONI Langsa Gelar Lokakarya Kesehatan LANGSA (Waspada): Fase new normal, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota menggelar lokakarya kesehatan, gizi dan psikologi atlit di aula Cakra Donya Kota Langsa, Sabtu (11/7). Kegiatan yang diikuti 33 perwakilan pelatih dan atlit seluruh cabang olahraga (Cabor) yang aktif dan terdaftar dalam KONI Kota Langsa, dihadiri sejumlah unsur Forkopimda dan sejumlah tamu dan undangan lainnya. Selain itu, prosesi lokakarya menerapkan protokol kesehatan di tengah pandemi Covid-19. Wakil Wali Kota Langsa Dr. H. Marzuki Hamid, MM mengucapkan, selamat kepada peserta, semoga bermanfaat tentunya,lokakaryainisangatpenting dilakukan dalam rangka pengembangan prestasi olahraga di Kota Langsa. Lanjutnya, olahraga tidak akan bangkit bila tidak ada partisipasi dan dukungan semua pihak. Pemko Langsa sangat
MANCHESTER, Inggris ( Waspada): Gelandang Manchester United Bruno Fernandes (foto), terpilih sebagai pemain terbaik Liga Inggris pada edisi Juni 2020. Ini menjadi kedua kalinya bagi Fernandes mendapatkan gelar pemain terbaik bulanan itu sejak didatangkan MU pada Januari 2020. Terakhir kali Fernandes meraih titel tersebut pada Februari 2020. Setelah kompetisi sempat terhenti pada Maret hingga Mei akibat adanya pandemi Covid-19, Fernandes kembali meraih titel tersebut pada Juni 2020. Pada bulan pertama Liga Inggris comeback tersebut, Fernandes memang konsisten menunjukkan aksi terbaiknya. Fernandes tercatat mampu mencetak tiga gol berhasil mengoleksi tiga gol dari tiga yang dijalaninya. Ketiga gol tersebut diraih saat MU menghadapi Tottenham dan Brighton & Hove Albion. Pada laga kontra Tottenham yang berakhir 1-1, Fernandes mencetak satu-satunya gol untuk MU. Sementara raihan terbaik Fernandes pada Juni 2020 dilakukan saat menghadapi Brighton. Pemain berpaspor Portugal tersebut mampu mencetak dua gol dalam kemenangan MU dengan skor 3-0. Pencapaian itu membuat Liga Inggris kembali memberikan titel pemain terbaik edisi bulan Juni kepada Fernandes. Itu juga berarti, Fernandes tercatat telah memenangi gelar pemain terbaik bulanan itu secara beruntun. Catatan ini pun menjadi prestasi tersendiri bagi pemain berusia 25 tahun itu. Ia berhasil menyamai pencapaian rekan senegaranya, Cristiano Ronaldo yang pernah membela MU pada musim 2003-2009. Sebelum Fernandes, CR7 merupakan pemain
mendukung KONI dalam mengembangkan prestasi olahraga, meskipun anggarannya belum maksimal, namun Pemko tiap tahun mengalokasikan anggaran untuk KONI Langsa meski terbatas. “Kita bangga dengan KONI Langsa meski dengan kelesuan kitaselamainidalammenghadapi pandemi Covid -19, namun bisa mengelar kegiatan dengan mematuhi protokol kesehatan ditengah,newnormal,”sebutnya. Marzuki Hamid mengajak seluruh warga Kota Langsa untuk tidak mengangaap remeh terkait Covid-19 yang menghantui penjuru dunia, dengan harapan terus melakukan aturan dan anjuran Pemerintah dan anjuran agama. Sementara Ketua KONI Kota Langsa Muhammad Zulfri, ST. MM. MT mengatakan, lokakarya sangat penting, karena aspek tersebut faktor yang sangat berpengaruh, terhadap para atlit, guna meraih prestasi. Dalam hal ini KONI Kota
Waspada/Munawar
Wakil Wali Kota Langsa Dr. H. Marzuki Hamid, MM saat membuka kegiatan Lokakarya Kesehatan, Gizi dan Psikologi Atlit, di Aula Cakra Donya Kota Langsa, Sabtu (11/7). Lanjutnya, kegiatan lokaLangsa kepada pelaku olah raga digelar KONI Cup keV tahun 2020, mengharapkan kepada pelatih sebagai uji coba para atlit untuk karya ini menghadirkan offecial dan atlit agar mempunyai menju event Pra Pora tahun 2021 sejumlah pemateri di antaranya, dasar pemikiran olah raga yang dan Pora di tahun 2022,” imbuh Azizah, Sst.M.Kes, menyampaikan materi Pemenuhan sama di dalam membangun Zulfri. Ketua Panitia Masrizal, S.Pd Kebutuhan Gizi Atlit, dr. Helmikeolahragaan di cabor masingmasing. Semoga program- menyatakan, Alhamdulillah zar Fahmi, Sp.OT dengan materi program pelatihan yang disam- kegiatan ini resmi dan mendapat- Kesehatan Atlit, sedangkan Neni paikan tersebut bisa diterapkan kan izin dari sejumlah pihak serta Lestia Dewi, Spd.Kons.CHt mematuhi protokol kesehatan, menyampaikan Psikologi Atlit oleh para atlit. “Untuk persiapan baik untuk apalagi pihak panitia sudah dengan Moderator Kernaini, singel even maupun multi event mendapat rekom dari gugus tugas S.Pd, jelasnya. (b24) yang dalam waktu dekat ini akan Covid-19.
BEKASI ( Waspada): Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti, mengklaim timnya sudah memiliki sejumlah agenda uji coba dalam rangka persiapan menghadapi Piala Asia U-16 2020 yang berlangsung di Bahrain pada November mendatang. Skuad Garuda Asia –julukan Timnas Indonesia U-16– akan tergabung di Grup D bersama Jepang, Arab Saudi, dan China. Undian yang terbilang kurang menguntungkan sebab secara kualitas ketiga tim tadi jelas sedikit lebih baik. Untuk itu, Bima Sakti pun menyiapkan agenda uji coba internasional. Korea Selatan atau Korea Utara akan menjadi calon lawan lantaran dianggap memiliki gaya permainan yang serupa dengan Jepang. Selain itu, Bima Sakti juga mengklaim timnya akan melakukan latih tanding dengan Timnas Bahrain. “Sebenarnya kami sudah punya beberapa agenda untuk melakukan uji coba internasional dalam waktu dekat. Tapi situasi seperti ini tidak memungkinkan untuk mengundang timnas dari negara lain untuk datang,” ujar Bima Sakti. “Agenda lain kami mungkin akan coba melakukan uji coba ke luar pada akhir Oktober atau awal November nanti. Tapi sebelumnya
kami juga meminta untuk melakukan pertandingan internasional pada September,” tambahnya. “Lawannya mungkin Korea Selatan atau Korea Utara yang punya kualitas hampir mirip dengan Jepang. Lalu untuk Uni Emirat mungkin nanti kita coba dengan Jordania,” lanjut Bima. Bima juga mengatakan, nantinya para pemain akan melakukan satu kali lagi tahap seleksi guna memastikan siapa saja yang layak tampil di Piala Asia U-16 di Bahrain pada November nanti. Sebab, saat ini Timnas Indonesia U-16 memiliki 26 pemain sementara regulasi yang ada hanya memperbolehkan 23 pemain dalam satu tim. Seleksi tersebut kemungkinan besar akan berlangsung pada September mendatang dan tim pasti akan diumumkan pada Oktober. Nantinya Bima Sakti akan mencoret tiga nama yang dinilai belum bisa maksimal dalam timnya saat ini. “Ada seleksi lagi nanti terakhir. Karena saat ini kan kami punya 26 pemain sementara regulasi mengizinkan tim membawa 23 pemain saja. Tim pasti kemungkinan akan kami umumkan pada akhir Oktober atau awal November,” tandasnya. (okc/m23)
B1
WASPADA Minggu 12 Juli 2020
Tinggalkan wisata liburan yang itu-itu saja, datar tempat wisata dunia 2020 paling hits ini sedang diburu banyak pelancong dari penjuru dunia. Asik-asik! Kamu punya nih datar tempat wisata dunia paling hits 2020 yang wajib kamu kunjungi sebelum usia menjelang tua. Berbeda dengan ide wisata lainnya, tempat-tempat ini memiliki daya tarik dari segala sisi mulai dari pemandangan, budaya, pengalaman, serta budget yang tidak begitu mahal! Yuk kita simak! Tempat Wisata Dunia di Kawasan Asia Tenggara Mulai dulu dari negara-negara di Asia Tenggara, menurut sebuah riset, biaya perjalanan dan akomodasi di negara-negara Asia Tenggara masih rendah dibandingkan dengan negara lainnya. Beberapa negara dan tempat yang direkomendasikan adalah Koh Pangan di hailand, acara Full Moon Party di Vietnam, dan Angkor Wat di Kambodia. Tempat Wisata Dunia di Glacier National Park Beberapa waktu lalu, situs resmi Glacier National Park mengunggah sebuah promo paket camping dan hiking dengan harga cukup miring. Syarat yang wajib dipenuhi para pelancong dunia hanyalah visa dan passport yang masih berfungsi (tidak kurang dari 6 bulan masa hangus). Di taman nasional ini, kamu bisa menikmati danau luas hasil lelehan es dari gunung Glacier. Para pendaki juga bisa memilih lebih dari 1,000 campsites yang berada di gunung, mulai dari dataran hijau sampai bersalju! Seluncuran di Gunung Api Nikaragua Bosan bepergian ke lokasi yang hanya menawarkan pemandangan? Datang ke Gunung Api Black Hill di Nikaragua dan rasakan bagaimana sensasi seluncuran di pasir panas! Untuk datang ke tempat wisata dunia hits ini, kamu hanya membutuhkan waktu sekitar 2 jam dari kota kolonial utama Esquipulas. Di sana, kamu juga akan disuguhkan jajaran bangunan pedesaan tua yang dulunya konon dihuni oleh titisan penyikir Afrika!
Ikut Merayakan Mardi Gras di New Orleans Apabila kamu berencana pergi ke Amerika Serikat dan bosan dengan kota-kota besar seperti New York dan Los Angeles Coba deh kunjungi perempatan New Orleans. Setiap bulan Februari dan April, rakyat New Orleans merayakan acara budaya yang dinamakan Mardi Gras. Festival yang merayakan masa pra-paskah tersebut diramaikan dengan pesta kostum warna-warni, makanan lezat, dan musik jazz yang menggema ke seluruh penjuru kota. Menikmati Festival Tomorrowland di Belgium Destinasi ke Eropa tapi masih ingin merasakan festival seperti Mardi Gras? Jangan khawatir, ada Tomorrowland di Belgium! Salah satu festival musik terbesari di dunia ini diisi oleh para musisi EDM dan DJ terkenal dari seluruh dunia. Acaranya berlangsung selama 3 hari. Jika kamu tertarik, banyak lho organizer liburan di luar sana yang menawarkan paket liburan Tomorrowland lengkap dengan akomodasi, namun lebih murah dari harga asli. Bungee Jumping di Queenstown, Selandia Baru Tempat wisata dunia hits 2020 berikutnya adalah Queenstown, Selandia Baru. Dikelilingi gunung dan tebing tinggi, Queenstow merupakan salah satu destinasi paling digandrungi para pemburu adrenalin. Pasalnya, kota ini dikenal sebagai tempat liburan ekstrem, mulai dari paralayang, terjun payung, dan yang paling bikin darah naik, bungee jumping! Selain itu, kota yang disebut sebagai Adventure Capital ini juga tersohor dengan makanan-makanannya yang enak. Berendam di Air Panas Blue Lagoon, Islandia Enggak cuma bikin rileks, tempat wisata dunia satu ini benar-benar Instagramable. Keindahan Blue Lagoon di Islandia sudah tidak usah dipertanyakan lagi. Di sini kamu bisa menikmati pemandangan alam yang fantastis dengan suguhan akomodasi berbintang terbaik di dunia. Sayangnya, untuk tempat wisata yang satu ini, kamu harus rela menabung lebih lama. Nah, dari tempat-tempat di atas, kamu pilih yang mana? (i)
Setiap bulan Februari dan April, rakyat New Orleans merayakan acara budaya yang dinamakan Mardi Gras di Amerika serikat
WSP/IST
Di taman nasional ini, kamu bisa menikmati danau luas hasil lelehan es dari gunung Glacier. Para pendaki bisa memilih lebih 1,000 campsites yang berada di gunung, dari dataran hijau sampai bersalju!
WSP/IST
Bungee Jumping di Queenstown, Selandia Baru
WSP/IST
Seluncuran di Gunung Api Black Hill di Nikaragua.
WSP/IST
Menikmati Festival Tomorrowland di Belgium
WSP/IST
Berendam di Air Panas Blue Lagoon, Islandia
WSP/IST
Rumah Keluarga
B2
WASPADA Minggu, 12 Juli 2020
Kemendikbud Selenggarakan Kemah Karakter Virtual Anak PANDEMI Covid-19 belum berakhir. Sebagian besar sekolah pun masih menerapkan pembelajaran dari rumah. Anak-anak masih perlu tetap berada di rumah. Di tengah kondisi seperti ini, anak-anak sangat memerlukan suasana menyenangkan dalam hidupnya. Untuk itu, sekaligus memeringati Hari Keluarga Nasional yang jatuh pada tanggal 29 Juni dan Hari Anak Nasional yang jatuh pada tanggal 23 Juli, Kementerian Pendidikan Nasional (Kemendikbud) melalui Pusat Penguatan Karakter (Puspeka) menyelenggarakan Kemah Karakter Virtual Anak Indonesia pada 6 sampai 9 Juli 2019. Kegiatan ini diikuti secara virtual oleh 2982 peserta dari 34 provinsi mulai dari jenjang PAUD/PAUDLB, SD/SDLB, SMP/SMPLB, SMA/SMALB dan SMK/SMKLB. Sekretaris Jenderal Kemendikbud, Ainun Na’im dalam sambutannya pada pembukaan acara tersebut, Senin (6/7) mengungkapkan bahwa kegiatan seperti ini memang diperlukan oleh anak-anak agar mereka tetap aktif mengembangkan diri dengan suasana yang
menyenangkan.
Kementerian Kesehatan, berikan pada anak nutrisi yang seimbang, bersihkan barang-barang dan ruangan dengan desinfektan,” imbuhnya.
“Suasananya menyenangkan tapi tetap termotivasi menyelesaikan menghadapi tantangan yang ada, mengembangkan diri agar nanti menjadi generasi yang lebih baik untuk membawa Indonesia ke masa emasnya,” ujar Ainun.
Sementara itu Pendiri Yayasan Semai Jiwa Amini, Diena Haryana, menjelaskan kepada para peserta mengenai anak Indonesia yang bahagia. Menurut Diena, ciri anak yang sehat adalah anak yang gembira dan tetap berempati kepada sesama misalnya dengan menyiapkan sabun dan air di depan rumah masingmasing.
Menurut Ainun kegiatan yang sifatnya virtual agar tidak membosankan adalah dengan memikirkan cara mengemas, mengelola, membuat skema, dan melaksanakannya sehingga bisa menarik. “Saya yakin kemah virtual ini bersama Bapak, Ibu, dan para fasilitator serta narasumber tentu akan bisa menciptakan keadaan menjadi menarik sehingga anak-anak bisa mengembangkan diri dalam situasi yang sangat menarik, hangat, kemudian muncul ke pengembangan karakter-karakter yaitu pelajar Pancasila yang berakhlak mulia, mandiri, bernalar kritis, kreatif, memiliki jiwa gotongroyong dan kebhinekaan global,” jelas Ainun. Sementara itu Kepala Puspeka, Hendarman, dalam sambutannya menjelaskan tujuan
diadakannya acara ini yaitu menumbuhkan kecintaan akan Pancasila pada generasi muda; memberikan pemahaman tentang pentingnya Pancasila dalam kebhinekaan global; mengajak generasi muda untuk mengamalkan Pancasila dalam kehidupan sehari-hari; dan menjalin hubungan semakin erat para siswa dengan orang tua dan anggota keluarga dalam praktik baik seharihari.
“Jadi nanti tugas yang diberikan itu memang dikaitkan dengan keluarga. Kami merasakan bahwa memang peran keluarga sangat penting apalagi di dalam masa pandemi ini,” terangnya. Pemberian Motivasi Ketua III Pengurus
Pusat Ikatan Dokter Anak Indonesia, Hartono Gunardi, mengungkapkan bahwa untuk menghindari Covid-19, anak-anak perlu tetap di rumah dan bila terpaksa ke luar rumah maka orang tua harus memakaikan masker pada anak-anak. “Selain itu anak-anak harus rajin mencuci
Komunitas
tangan, jangan menyentuh wajah terutama hidung, mata dan mulut, hindari kerumunan orang dan menjaga jarak dengan orang lain sejauh 2 meter, mengganti baju dan bersihkan tubuh segera setelah tiba di rumah, istirahat yang cukup, olahraga selama 30 menit setiap hari,” tegas Hartono.
“Kita adalah anak yang cinta sesama, cinta damai, cinta lingkungan hidup dan pantang menyerah ketika menghadapi kesulitan hidup karena kita adalah anak-anak Indonesia,” tutur Diena. Selanjutnya Diena menegaskan bahwa anak Indonesia harus bebas dari adiksi, termasuk adiksi gawai karena anak-anak yang mengalami adiksi tidak lagi memiliki kedisiplinan maupun kebiasaan baik.
Ia menambahkan agar orang tua tidak lupa melengkapi imunisasi sesuai anjuran
“Bagaimana bisa mewujudkan Indonesia yang kuat? Bagaimana bisa menjadi manusia yang
apakah aprehesis itu? Apheresis adalah metode donor darah dengan mengambil hanya bagianbagian tertentu dari darah yang diperlukan dengan menggunakan alat atau mesin apheresis. Menurutnya, bagianbagian darah tertentu tersebut adalah trombosit (keping darah). Sedangkan bagian lain dari darah, akan dikembalikan ke tubuh pendonor, dan seperti diketahui trombosit adalah salah satu komponen darah yakni keping-keping darah atau sel pembekuan darah. “Fungsi utamanya
umumnya hanya membutuhkan donor trombosit daripada donor darah biasa (full blood). Karena ketika seseorang menyumbang darah biasa, maka sebagian komponen darah lainnya akan terbuang, dan ini dinilai kurang efektif. “Maksudnya kalau donor darah biasa butuh 10 kantung darah (10 pendonor) untuk menghasilkan satu kantung trombosit, dan hanya bisa menolong seorang penderita kanker. Sedangkan melalui aprehesis, satu pendonor bisa langsung
hebat untuk Indonesia? Adiksi apapun merusak jiwa raga kita. Oleh karena itu kita harus menjaga diri kita dari adiksi apapun dan katakan pada diri sendiri “Aku harus tangguh!”,” pungkasnya. Tidak kalah menarik, pada sesi terakhir menampilkan kakak beradik yaitu Rafi dan Rara Sudirman bersama sang ibu, Anggrainy Damanik. Rafi dan Rara sama-sama berbakat di bidang seni walaupun kedua orang tua mereka sama sekali tidak memiliki bakat seni. Anggrainy menceritakan bahwa untuk mengetahui bakat anakanak ini, dirinya tidak berhenti untuk mencari bakat mereka masingmasing, apalagi dahulu Rafi merupakan anak pemalu. Akhirnya Anggrainy mencontohkan pada anakanaknya agar tidak malu untuk tampil di depan umum dengan mengikuti kegiatan di sekolah sang anak untuk menjadi pembawa acara dan sebagainya. “Saya tidak bisa menyuruh anak untuk melakukan suatu hal tanpa memberikan contoh,” tutupnya.(j02)
darah, dan itu semuanya dilakukan secara sukarela. Selain donor darah, kegiatan rutin lainnya adalah pekan gizi dan pekan ceria. Pekan gizi dilakukan setiap pekan, volunter akan memasak makanan atau membuat minuman yang bergizi untuk anak penderita kanker sekaligus berbincang dan berdiskusi. “Sedangkan pekan ceria dilakukan setiap bulan, dengan mengajak adik-adik bermain ke salah satu tempat bermain di sebuah mal besar di Medan, dan ini semua dilakukan untuk
Waspada/ Ist
Volunteer melakukan donor apheresis.
Semuanya Berawal Dari Rasa Peduli
UNTUK menunjukkan kepedulian terhadap sesama, khususnya yang membutuhkan tentunya banyak cara yang dapat dilakukan. Ini pulalah yang menjadi salah satu pemikiran terbentuknya
komunitas peduli terhadap para anak penderita kanker, atau yang akrab disebut Komunitas Apheresis Medan. Pengurus Aphresis Medan, Boje menjelaskan bila komunitas ini
terbentuk sejak 3 November 2013 yang berawal dari keinginan segelintir orang untuk memenuhi kebutuhan darah anakanak pengidap kanker atau yang dalam komunitas ini dipanggil ‘pejuang kanker’.
“Dari beberapa pengalaman yang didapat, mereka (pejuang kanker) kebanyakan berasal dari luar kota dan tidak memiliki saudara di Kota Medan. Itulah yang membuat mereka susah
untuk mencari pendonor sukarela,” katanya. Lantas komunitas ini, kata Boje dinamakan Aprehesis Medan karena fokus utamanya untuk donor aprehesis. Lantas timbul pertanyaanya,
Waspada/Ist
Volunteer menghibur salah satu anak penderita kanker.
Waspada/ Ist
ANGGOTA Apheresis Medan foto bersama usai memperingati Hari Kanker Anak Internasional.
membekukan darah sehingga tidak banyak darah yang terbuang percuma saat terjadi pendarahan. Trombosit juga mudah pecah dan akan mengeluarkan tromboplastin, yang berperan dalam proses pembekuan darah, serta untuk mendorong respon daya tahan tubuh. Dengan kata lain, trombosit juga berfungsi untuk memperkuat daya tahan tubuh,” tegasnya. Ditambahkan, anak penderita kanker
menghasilkan satu hingga tiga kantung trombosit, dan bisa menolong satu sampai dua penderita kanker,” tuturnya. Seiring dengan berjalannya waktu, kata Boje, masyarakat yang ingin menjadi volunter atau pendonor sukarela semakin banyak sehingga membuat komunitas ini pun menjadi berkembang. Tidak hanya membantu anak penderita kanker, sekarang komunitas ini juga membantu seluruh pasien yang membutuhkan
kebahagiaan mereka. Karena kunci utama kesembuhan adalah kebahagiaan,” ucapnya. Memang tidak ada jadwal rutin untuk melakukan donor darah, hanya saja pendonor akan siap sedia ketika pejuang kanker membutuhkan transfusi darah. Aktifitas donor darah pun biasanya dilakukan langsung ke Rumah Sakit Adam Malik Medan, di mana pendonor dapat langsung bertemu dengan para pasien. (m33)
Kilas Balik
WASPADA Minggu, 12 Juli 2020
B3
Laksamana Cheng Ho
Jejak Penjelajah Muslim China Di Nusantara Laksamana Cheng Ho : Jejak Penjelajah Muslim China Di Nusantara Pada 11 Juli 1405, Laksamana Cheng Ho bersama 27.000 tentaranya melakukan ekspedisi ke Samudra Hindia. Perjalanan tersebut dimulai pada tahun 1405 hingga 1433. Kaisar Yongle memerintahkan kepada Laksamana Cheng Ho untuk melakukan ekpedisi pelayaran. Ekspedisi ini berlangsung tujuh kali sampai berakhirnya masa kepemimpinan Kaisar Yongle dan digantikan Kaisar Xuande. Zheng He atau Cheng Ho dikenal sebagai seorang marinir, petualang, diplomat dan laksamana angkatan laut China yang memimpin pelayaran armada laut negeri tirai bambu itu ke Asia Tenggara, Asia Selatan, Timur Tengah, Somalia dan pantai Swahili yang dikenal dengan nama pelayanan keliling dunia Cheng Ho bertajuk Treasure Fleet. Cheng Ho adalah seorang pejabat di kekaisaran Yongle yang karirnya terus menanjak pada pemerintahan kerajaan itu. la menjabat posisi komandan angkatan laut kerajaan yang ditempatkan di Nanjing, ibukota negara yang terletak di bagian selatan China. Pelayaran armada angkatan laut China yang gagah berani ke seïuruh dunia ditulis dalam buku Biography of Our Homeland’s Great Navigator, Cheng Ho yang dituis Liang Qihao tahun 1904. Cheng Ho terlahir dengan nama Ma Ho. Ia lahir pada tahun 1371 .Nama keluarga Ma
digunakan Muslim China untuk mewakili nama Nabi Muhammad SAW. Cheng Ho lahir dari keluarga Tionghoa Muslim yang taat. Orang tuanya memberinya nama resmi Tionghoa dengan marga Ma atau Ma Zhe, sementara Sam Po merupakan nama kecil Cheng Ho. Ia dilahirkan sebagai anak kedua dari pasangan Ma Hazhi dan Wen. Sebagai orang Hui, etnis Tiongkok yang mayoritas Muslim, sejak kecil Cheng Ho sudah memeluk agama Islam. Disebutkan, etnis Hui merupakan suku campuran Turki dan Mongol. Bahkan ayah dan kakeknya sudah menunaikan ibadah haji. Seperti diketahui kata Hazhi dalam dialek Mandarin mengacu pada kata “Haji”. Cheng Ho merupakan putra kedua dari sebuah keluarga Kunyang, Yunan. Cheng Ho memiliki empat saudara perempuan dan satu saudara laki-laki. la cicit dari Sayyid Ajjal Shams al-Din Omar berasal dari Persia yang bekerja pada administrasi kekaisaran Mongol dan diangkat menjadi gubernur wilayah Yunan. Kakek buyut Cheng Ho dinamai Bayan karena menjadi anggota gamisun di Yunan. Keduanya, kakek dan kakek buyut Cheng Ho mendapatkan gelar haji karena sudah mengerjakan ibadah haji ke Mekah. Disebutkan, nama Muslim Cheng Ho adalah Mahmud
Shamsuddin. Pada tahun 1381, pasukan Dinasti Ming menginvasi dan menaklukan Yunan yang kemudian diperintah keturunan kekaisaran Mongol, Pangeran Liang. Pada tahun itu juga ayah Cheng Ho, Ma Hajji wafat sebagai korban perang antara pasukan kerajaan Ming dengan serdadu Mongol. Pada tahun 2007, sejarawan Dreyer menyatakan bahwa ayah Cheng Ho wafat di usia 39 tahun ketika penaklukan kekaisaran Ming. Namun cendikiawan Levathes tahun 1996 menulis, ayah Cheng Ho meninggal pada usia 37 tahun, tapi tidak jelas apakah Ma Hajji membantu pasukan Mongol atau kerajaan Ming. Wenming, saudara laki- laki Cheng Ho menguburkan ayahnya di luar wilayah Kunming. Setelah keruntuhan Dinasti Kunming di Yunan, Cheng Ho baru berusia 10 tahun. Dalam usia semuda itu, ia ditangkap aliansi pasukan Kaisar Ming dan Muslim, Lan Yu dan Fu Youde. Cheng Ho ditangkap beserta 380 tawanan lainnya. Ma Ho ditawan tentara Ming di Yunan tahun 1381. Jendral Fu Youde melihat Cheng Ho di jalanan, kemudian mendekati remaja itu dan meminta Cheng Ho memberitahukan tempat persembunyian orangorang Mongol. Cheng Ho merasa takut dan menceburkan diri ke kolam yang tak jauh dari tempat ia berdiri. Pemuda itu kemudian ditangkap menjadi tawanan sang jendral. Cheng Ho muda ditawan penguasa Ming.
Selanjutnya Cheng Ho dikirim untuk menjadi pembantu di istana Zhu Di. Pangeran Yan Zhu Di ketika itu baru berusia 11 tahun, lebih tua satu tahun dari Cheng Ho yang berusia 10 tahun kala itu. Sejak tahun 1380, sang pangeran telah memerintah Beiping, sekarang menjadi Beijing yang berlokasi dekat perbatasan wilayah bagian utara dimana musuh dari bangsa Mongol menetap. Cheng Ho menghabiskan selama dua dekade kehidupannya sebagai serdadu di perbatasan bagian utara China. la sering berpartisipasi dalam kampanye pasukan Zhu Di dalam melawan pasukan Mongol. Pada 2 Maret 1390, Cheng Ho mendampingi Zhu Di memimpin peperangan melawan tentara Mongol. Akhirnya, Cheng Ho mendapat kepercayaan Pangeran Zhu Di. Ia dijuluki sebagai Sanbao yang artinya tiga permata. Cheng Ho menerima pendidikan tinggi ketika berada di Beiping yang belum pernah ia dapatkan sewaktu menetap di ibukota kekaisaran di Nanjing. Cheng Ho yang berperawakan gagah, tinggi dan berhidung mancung menjadi penasehat kepercayaan Zhu Di. Pada Agustus 1399, Pangeran Zhu Di memberontak melawan keponakannya sendiri yang menguasai kerajaan. Pada tahun yang sama Cheng Ho berhasil mempertahankan
ibukota Beiping melawan tentara kerajaan. Pada Januari 1402, Zhu Di mulai kampanye militer untuk menangkap raja di ibukota Nanjing. Cheng Ho menjadi komandan pasukan selama perang saudara itu. Pada tahun 1942, pasukan Zhu Di mengalahkan pemerintah dan memasuki Nanjing pada tanggal 13 Juli pada tahun yang sama. Empat hari kemudian Zhu Di diangkat menjadi kaisar. Setelah menguasai tahta kekaisaran Yongle, Zhu Di mengangkat Cheng Ho sebagai pemimpin atau Taijian dari direktorat pelayanan istana. Pada 11 Februari 1404, Kaisar
Yongle yang baru menganugrahi nama keluarga Zheng kepada Cheng Ho karena berhasil mempertahankan ibukota kerajaan Nanjing. Cheng Ho juga digelari nama Ma atau Sanbao yang berarti tiga hadiah atau tiga perlindungan. Pada pemerintahan baru, Cheng Ho mendapat posisi jabatan tertinggi yaitu, sebagai pemimpin lembaga pemerintahan paling bergengsi dan kemudian sebagai komandan Zhengsi pasukan kerajaan selama pelayarannya ke seluruh dunia. Setelah naiknya putra Raja Zhu Di sebagai Kaisar Hongxi, pelayaran ke seluruh dunia dihentikan sementara dan Cheng Ho ditunjuk sebagai komandan yang mempertahankan kota Nanjing, ibukota kerajaan di bagian selatan China. Menduduki jabatan itu , Cheng Ho bertanggung jawab menyelesaikan pembangunan Porcelain Tower of Nanjing , satu pagoda terbesar di dunia yang masuk daftar menjadi bangunan menakjubkan pada akhir abad ke 19. Era pemerintahan Hongxi berlangsung singkat. Pada tahun 1430, Kaisar Xuande menunjuk Cheng Ho sebagai laksamana ekspedisi laut pasukan China ke seluruh dunia dan dipercaya bahwa Cheng Ho wafat selama perjalanan pulang ketika ekspedisi mengunjungi Selat Hormuz
tahun 1433. Cheng Ho diperkirakan wafat pada usia 62 tahun selama perjalanan terakhir armada lautnya ke seluruh dunia. Meskipun kuburannya ada di China, tapi makam itu kosong. Konon laksamana Muslim terkenal China pada abad ke 15 ini dikubur di laut. Penyebaran Islam di Nusantara. Ekpedisi laut bernama Treasure Fleet pertama berangkat pada tanggal 11 Juli 1405 dari Suzhou sampai tahun 1407. Armada pelayaran terdiri dari 62 kapal dengan perincian empat kapal terbesar yang belum pernah dibuat dalam sejarah perkapalan waktu itu. Kapal itu terbuat dari kayu memiliki luas 400 kaki dengan panjang 122 kaki dan lebar 160 kaki (50 meter). Kapal itu membawa kuda, cadangan air segar untuk anak buah kapal dan pasukan, suplai kapal dan peralatan perang untuk kebutuhan ofensif dan defensif pasukan. Kapal-kapal besar ini membawa ribuan ton barang-barang buatan China untuk dijual kepada negara-negara yang disinggahi selama pelayaran. Ekpedisi perdana ini membawa 28.000 pasukan dan awak kapal. Ekpedisi Laksamana Cheng Ho ini menuju ke Calicut yang terkenal sebagai pusat perdagangan di pantai barat India. Negara India pertama kali ditemukan petualang China Huang-Tsang pada abad ke 7. Ekpedisi itu juga berlayar ke Vietnam, Champa, Lambri, Ceylon. Quilon , Cochin, Aru, Jawa, Palembang dan Malaka. Kemudian menuju barat menyeberangi Samudra India untuk barter perdagangan dari akhir tahun 1406 sampai musim semi tahun 1407. Dalam perjalanan kembali ke China, armada Treasure Fleet terpaksa memerangi bajak laut dekat wilayah Sumatera selama beberapa bulan. Akhimya pasukan Laksaman Cheng Ho mampu menangkap pimpinan bajak laut dan membawanya ke ibukota China, Nanjing. Armada laut pertama ini tiba kembali ke China pada tahun 1407. Ekpedisi kedua dimulai tahun 1407 sampal 1409, kembali berlayar ke Calicut dengan melewati Champa, Ceylon Cochin, Slam dan Jawa. Armada laut pimpinan Laksamana Cheng Ho ini
menunjukkan wibawa dan kehebatan angkatan laut negeri tiral bambu di dunia saat itu. Pada ekpedisi kedua, Raja Ceylon yang sekarang bernama Srilanka bersikap sangat agresif. Cheng Ho dan pasukannya mampu mengalahkan sang raja dan membawanya ke Nanjing, China untuk meminta maaf. Eksedisi ketiga berlangsung dari tahun 1409 sampai 1411 dengan membawa 48 kapal dan 30.000 pasukan dan awak kapal. Armada ini berlayar ke Champa, Jawa, Malaka, Sumatera, Ceylon, Quilon, Cochin, Lambri, Kayal, Coimbatore dan Puttanpur. Sementara ekpedisi ke empat berlayar ke Champa, Jawa, Palembang, Sumatera, Kayal, Pahang, Kelantan, Aru, Lambri, Selat Hormuz, Maldives, Mogadishu, Barawa, Malindi, Aden, Muscat dan Dhofar. Ekpedisi berlangsung dari tahun 1413 sampai 1415. Ekpedisi kelima berlayar menuju Champa, Pahang, Jawa, Malaka, Samudera India, Lambri, Ceylon, Sharwayn, Cochin, Calicut, Hormuz, Maldives, Mogadishu, Barawa, Malindi dan Aden. Ekpedisi keenam menuju Selat Hormuz, Afrika Timur dan negara- negara semenanjung Arab. Ekpedisi ketujuh berlayar ke Champa, Jawa, Palembang, Malaka, Sumatra, Ceylon, Calicut, dan Fengtu. Konon armada Cheng Ho berlayar sampai ke Cape of Good Hope. Pendeta Venesia Fra Mauro dalam petanya tahun 1459 menggambarkan adanya pelayaran satu armada besar dari India sejauh 2000 mil ke Samudra Atlantik tahun 1420. Ilmuan Gavin Mezies menyatakan Cheng Ho sudah menemukan benua Amerika 70 tahun sebelum Christhoper Columbus menemukan benua itu. Laksamana Cheng Ho memimpin tujuh armada laut ke wilayah-wilayah baglan barat atau samudra India. Cheng Ho membawa banyak hadiah dan cenderamata tanda persahabatan lebih dari 30 raja negara- negara yang dikunjunginya termasuk Raja Vira Alakeshwara dari Ceylon yang datang ke China sebagai tawanan untuk meminta maaf kepada kaisar China karena menyerang misi Cheng Ho. Sedangkan laksamana yang gagah berani ini memberikan cenderamata
yang terbuat dari emas, perak, porselain dan sutra kepada para pemimpin negara yang dikunjungi. Sebaliknya Cheng Ho menerima hadiah-hadiah seperti burung unta, zebra, unta dan gading dari Swahili. Negara Malindi menghadiahkan hewan jerapah kepada Cheng Ho. Semua hadiah itu menjadi simbol persahabatan negara-negara yang disinggahi armada Cheng Ho yang mendapat sambutan luar biasa dari masyarakat setempat. Cakra Donya Bell adalah satu hadiah dari Cheng Ho kepada raja Pasai yang sekarang terletak di Museum Aceh di Banda Aceh. Komunitas China di
Asia Tenggara juga mendirikan kelenteng dengan menggunakan nama Cheng Ho atau Sam Po seperti masyarakat China di Filipina. Masyarakat China Indonesia juga membangun kelenteng Cheng Ho di Jakarta, Cirebon, Surabaya dan Semarang. Ada juga masjid Cheng Ho di Surabaya. Tahun 1961, Buya Hamka , seorang ulama dan cendikiawan Indonesia mengatakan bahwa Cheng Ho memiliki peran penting dalam perkembangan Islam di Nusantara. Brunei’s Times menulis kharisma dan nama Cheng Ho sangat lekat dengan China Muslim di Palembang, di sepanjang pantai Jawa , Semenanjung Malaya dan Filipina. Komunitas China Muslim dipimpin Haji Yan Ying Yu mengarahkan pengikutnya untuk berasimilasi dan memakai nama pribumi. Seorang pedagang China bernama Sun Long bahkan diadopsi menjadi anak oleh raja kerajaan Majapahit dan istrinya yang berdarah China. Anak angkat ini kemudian bernama Raden Fatah. Selama proses asimilasi, warga Muslim China di kawasan Asia Tenggara sulit berhubungan lagi dengan negeri tirai bambu. Ajaran mazhab Hanafi yang banyak dipelajari etnis China Muslim terserap sekolah-sekolah lokal bermazhab Syafi’i. Seiring dengan perjalanan waktu keberadaan etnis
China Muslim semakin berkurang, bahkan hampir punah. Malay Annals mencatat sejumlah masjid yang dulunya menerapkan ajaran mazhab Hanafi di Semarang, kemudian dirubah menjadi kelenteng Cheng Ho selama tahun 1460 sampai 1470-an. Perubahan masjid menjadi kelenteng China ini lebih mudah karena arsitektur, struktur dan warna masjid Muslim China yang mirip kelenteng. Dalam catatan sejarah sebanyak tujuh kali pelayaran Cheng Ho menyinggahi daerah Palembang. Ia banyak menumpas bajak laut di kawasan perairan Palembang dan menciptakan ketertiban di kawasan tersebut.Jejak peninggalannya di Palembang yang terkenal adalah berupa masjid bergaya arsitektur China yang diberi nama Masjid Muhammad Cheng Hoo. Masjid ini didirikan untuk mengenang kunjungan Cheng Ho dan pengaruh penyebaran agama Islam yang dibawanya. Jejak peninggalannya ada juga di Surabaya yang juga diberi nama yang sama seperti mesjid yang di Palembang. Mesjid ini juga dibangun untuk mengenang kunjungan Cheng Ho di kota Surabaya. Selain itu, juga terdapat peninggalannya di daerah kecamatan Lasem, Rembang, Jawa Tengah yang memiliki kesenian batik.Batik Lasem di daerah ini menurut sejarah pertama kali diperkenalkan oleh salah satu juri mudi kapal Cheng Ho bernama Bi Nan Un dan istrinya Na Li Ni yang memutuskan tinggal di Lasem.
Jabar, yakni Syekh Quro dan Syekh Nurjati.Dua mubalig itu ikut dalam ekspedisi Cheng Ho ke Cirebon. Hal ini terungkap dalam seminar internasional “Jejak-Jejak Laksamana Cheng Ho” yang diselenggarakan di salah satu hotel di Kabupaten Cirebon. Seminar tersebut menghadirkan narasumber pakar sejarah Laksamana Cheng Ho yang juga Direktur Cheng Ho Cultural Museum Malaka Tan Ta Sen, Guru Besar Ilmu Sejarah Universitas Padjajaran (Unpad) Nina Herlina dan filolog Raffan S Hasyim. Nina Herlina menjelaskan, Laksamana Cheng Ho melaksanakan ekspedisi ke sejumlah wilayah di Nusantara dalam rentang waktu 14051433. Ekspedisi itu dilakukan dengan membawa misi perdamaian, budaya serta penyebaran agama Islam.Saat singgah di Pelabuhan Muara Jati Cirebon, yang sedang berkuasa di wilayah ini Kerajaan Singhapura yang berada di bawah kepemimpinan Kerajaan Galuh. “Cheng Ho singgah di Pelabuhan Muara Jati Cirebon selama tujuh hari tujuh malam untuk mengisi perbekalan dan air bersih,” kata Nina. Dalam ekspedisinya, Cheng Ho juga membawa dua mubaligh, Syekh Quro dan Syekh Nurjati yang turun di Cirebon untuk menyebarkan Islam. Syekh Quro kemudian pergi ke Karawang dan mendirikan pesantren pertama di Jabar dengan nama pesantren Syekh Quro.
Selain itu juga armada Cheng Ho sempat singgah di Cirebon dan Sunda Kelapa. Di sana ia memberikan peninggalan berupa sembilan piring dengan kaligrafi Ayat Kursi yang masih ada sampai sekarang. Selain diplomasi dan perdagangan memang secara tidak langsung Cheng Ho juga mengenalkan agama Islam ke penduduk Nusantara. Armada Cheng Ho mengunjungi daerah Nusantara yang mengalami peralihan era dari kerajaan Hindu-Budha ke era kerajaan Islam. Cheng Ho yang beragama Islam dan mayoritas rombongannya yang juga pemeluk Islam turut berperan dalam penyebaran agama Islam di sejumlah daerah pesisir Nusantara. Tiongkok dipercaya menjadi salah satu sumber islamisasi di Nusantara melalui pelaut-pelaut asal Tiongkok. Memang bukan tujuan utama Cheng Ho untuk membawa pengaruh islam ke nusantara, karena pada awalnya ia hanya menjalankan tugas diplomatik dan politik. Namun, secara tidak langsung ia dan rombongannya memberi dampak besar terhadap perkembangan Islam di Nusantara. Disebutkan juga Laksamana Cheng Ho memiliki jasa yang besar dalam penyebaran Islam di wilayah Jawa Barat . Laksamana dari kekaisaran China itulah yang pertama kali membawa dua mubalig penyebar agama Islam ke
Sedangkan Syekh Nurjati menetap dan menyebarkan Islam di Cirebon. Ia juga kelak menjadi guru dari Raden Walangsungsang (putra Prabu Siliwangi dari Kerajaan Pajajaran) dan keponakannya yang merupakan salah seorang Wali Songo, Sunan Gunung Jati.”Fakta sejarah, Islam dibawa masuk ke Jabar oleh orang China,” ujar Nina. Nina pun menyayangkan banyaknya peninggalan Cheng Ho di Cirebon yang terbengkalai dan musnah bahkan belum tergali. Padahal sejarah yang dibuktikan dengan artefak dan naskah, bisa menjadi sumber inspirasi masyarakat dan berdampak positif pada sektor ekonomi. Sementara itu, menanggapi banyaknya artefak peninggalan Cheng Ho yang terbengkalai, pakar sejarah Laksamana Cheng Ho, Tan Ta Sen menawarkan kerja sama untuk menelusuri peninggalan Cheng Ho di Cirebon. Kegiatan itu akan dibiayai International Zheng He Society. Tan Ta Sen juga menyarankan agar dibentuk semacam Komite Penelitian dan Pengembangan Warisan Sejarah Cirebon. Nantinya komite itu akan melakukan penelitian dan pengembangan warisan sejarah Cirebon termask kedatangan Laksamana Cheng Ho. Nurhayati Baheramsyah/ Dari berbagai sumber
B4
WASPADA Minggu 12 Juli 2020
Server ASUS ESC4000A-E10 Didukung GPU NVIDIA A100 PCIe ASUS, perusahaan IT terkemuka dalam produk sistem server, server motherboard dan workstation, hari ini mengumumkan ESC4000A-E10, sebuah server GPU terbaru yang didukung oleh GPU NVIDIA A100 PCIe® dan menampilkan ekspansi PCIe 4.0 dan jaringan OCP 3.0. dengan komputasi yang lebih cepat dan kinerja GPU, ESC4000A-E10 dirancang untuk mempercepat dan mengoptimalkan data center untuk pemanfaatan tinggi, sambil memberikan biaya kepemilikan total yang rendah. ASUS terus membangun kemitraan yang kuat dengan NVIDIA untuk menghadirkan akselerasi dan fleksibilitas yang belum pernah terjadi sebelumnya untuk mendukung kinerja data center elastis tertinggi di dunia untuk aplikasi-aplikasi AI, data analitik dan high-performance computing (HPC). Server GPU ASUS ESC4000A-E10 ASUS ESC4000A-E10 adalah 2U GPU server yang didu-
kung oleh prosesor singlesocket AMD EPYC™ 7002 series, yang memberikan kinerja hingga 2X dan 4X kemampuan floating-point dibandingkan dengan generasi 7001 terdahulu. Dirancang untuk aplikasiaplikasi AI, HPC dan virtual desktop infrastructure (VDI) di data center untuk lingkungan perusahaan yang membutuhkan CPU core tangguh, dukungan berbagai GPU dan kecepatan transmisi lebih cepat, ESC4000A-E10 memberikan kinerja GPU yang dioptimalkan dengan dukungan hingga empat slot ganda berkinerja tinggi atau delapan slot tunggal, termasuk GPU terkini NVIDIA A100 PCIe yang dibangun diatas arsitektur NVIDIA Ampere, Tesla T4 dan GPU Quadro®. Kinerja ini juga memberikan keuntungan untuk virtualisasi dengan menggabungkan sumber daya GPU ke dalam kumpulan bersama, memungkinkan pengguna untuk memanfaatkan sumber daya dengan cara yang lebih efisien. ASUS ESC4000A-E10 juga
menampilkan hingga 11 slot PCIe 4.0 untuk komputasi, grafik, penyimpanan dan perluasan jaringan. PCIe 4.0 menyediakan kecepatan transfer hingga 16 GT/ s — dua kali lipat bandwidth PCIe 3.0—danmemberikankonsumsi dayalebihrendah,skalabilitasjalur yang lebih baik dan dukungan kompatibilitas sebelumnya. Untuk jaringan, ESC4000AE10 mendukung sebuah kartu interface jaringan OCP 3.0, yang mendukung hingga 200 Gigabit Ethernet untuk dapat memenuhi kebutuhan aplikasi-aplikasi dengan bandwidth tinggi. Dengan desain sasis yang fleksibel, ESC4000A-E10 dapat mengakomodasi hingga delapan hard drive hot-swappable 3.5-inch atau 2.5-inch, empat diantaranya dapat di konfigurasi sebagai SSD NVMe. GPU NVIDIA A100 PCIe GPU NVIDIA A100 Tensor Core menghadirkan akselerasi dan fleksibilitas tertinggi untuk memberikan daya pada data center elastis berkinerja tertinggi di dunia untuk aplikasi-aplikasi
AI, data analitik dan HPC. Sebagai mesin dari platform data center NVIDIA, GPU A100 memberikan kinerja lebih tinggi 20X dibandingkan GPUV100 dan dapat secara efisien meningkatkan hingga ribuan GPU atau dipartisi menjadi tujuh instansi GPU dengan kemampuan baru multi-Instance GPU (MIG) untuk mempercepat semua ukuran beban kerja. GPU NVIDIA A100 menghadirkan teknologi Tensor Core generasi ketiga yang mendukung serangkaian luas perhitungan matematika yang menyediakan akselerator beban kerja terpadu untuk analisis data, pelatihan AI, interfensi AI dan HPC. Mempercepat peningkatan beban kerja baik scale-up dan scale-out pada satu platform memungkinkan data center dapat secara dinamis menyesuaikan diri dengan pemindahan tuntutan beban kerja aplikasi. Ini sekaligus meningkatkan throughput dan menurunkan biaya data center. Dikombinasikan dengan
software stack NVIDIA, GPU A100 mempercepat semua kerangka kerja pembelajaran mendalam dan analisis data dan lebih dari 700 aplikasi HPC. NVIDIA NGC, sebuah hub untuk wadah perangkat lunak yang dioptimalkan GPU untuk AI dan HPC, menyederhanakan penyebaran aplikasi sehingga para peneliti dan pengembang dapat fokus membangun solusi mereka. ASUS juga akan menawarkan sistem NGC-Ready yang didukung A100, yang dibangun untuk menjalankan beban kerja pembelajaran yang dalam dan pembelajaran mesin dan diuji untuk fungsionalitas dan kinerja AI stack. Kembangkan Solusi Integrasi Sebagai salah satu mitra OEM utama dari NVIDIA partner network (NPN), ASUS bekerjasama dengan NVIDIA untuk membantu pelanggan mengoptimalkan sistem mereka dengan merancang, mengembangkan dan membuat sistem hardware menggu-
nakan GPU NVIDIA. Banyak server ASUS adalah NVIDIA NGC-ready yang divalidasi untuk kinerja dan fungsionalitas dari NGC container pada server bare-metal dan virtual. ASUS akan terus mengembangkan lebih banyak solusi dengan NVIDIA untuk memungkinkan pelanggan memenuhi persyaratan dengan
mudah dengan lebih sedikit waktu yang dihabiskan untuk pemilihanhardwaredansoftware. Server-server ASUS memberikan kinerja terbaik dan efisiensi daya, menjadikannya pilihan yang sangat baik untuk solusi data center. Server ASUS 2P dan 1P terus mencapai kinerja peringkat teratas dengan lebih dari 700 rekor dunia ber-
dasarkan patokan benchmark SPEC CPU 2017 pada SPEC.org. ASUS juga menawarkan server yang dirancang secara khusus untuk efisiensi daya dengan teknologi ekslusif ASUS power-saving tuning, dan server-server ini telah mencapai peringkat nomor 1 pada benchmark SPEC Power di Windows dan Linux. (h)
LINE Tingkatkan Kapasitas Partisipan Panggilan Inilah Penampakan OPPO Reno4 Grup Audio dan Video Hingga 500 Orang LINE Corp mengumumkan pembaruan untuk layanan panggilan grup aplikasi pertukaran pesan LINE, baik audio maupun video, yang kini bisa menampung hingga 500 orang sekaligus. Fitur ini bisa dinikmati secara langsung oleh pengguna LINE melalui aplikasi LINE versi 10.9.0 ke atas untuk ponsel, dan versi 6.1.0 ke atas untuk versi desktop. Panggilan grup LINE sangat berguna untuk dimanfaatkan ketika akan melakukan miting online besar atau sekedar berkomunikasi dengan teman dan keluarga mereka. Untuk melakukan panggilan grup berskala besar, pengguna bisa membuat grup di LINE terlebih
dahulu dan mengundang teman mereka ke dalam grup bersangkutan hingga 500 orang. Setelah itu, pengguna tinggal memulai panggilan grup, baik audio maupun video. Melalui pengingkatan partisipan hingga 500 orang ini, LINE memungkinkan pengguna berkomunikasi secara luas dalam skala besar. Saat melakukan panggilan dengan 500 orang, pengguna bisa melihat siapa saja yang bergabung. Pada panggilan video, pengguna bisa menggeser layar untuk melihat wajah anggota di bagian atas. Sementara untuk panggilan audio, pengguna bisa melihat profil teman mereka dengan menggesernya ke atas atau ke
bawah. Lebih jauh lagi, pengguna juga bisa memanfaatkan sejumlah fitur tambahan lain di dalam panggilan grup, seperti “ Wa t c h To g e t h e r ” y a n g memungkinkan pengguna dan teman mereka menonton tayangan video di YouTube dan berbagi layar dengan fitur ini. Tak hanya itu, tersedia juga ragam efek video dan latar belakang yang bisa digunakan. Fitur berbagi layer hanya tersedia saat melakukan panggilan video. Fitur “Memo Keep” Untuk Menyimpan Data di Chatroom LINE Selain pengingkatan jumlah
partisipan panggilan grup hingga 500 orang, LINE juga menyediakan fitur baru bernama “Memo Keep”. Fitur ini memungkinkan pengguna di LINE untuk menyimpan ragam data ke dalam chatroom di LINE. Seringkali pengguna membuat grup yang berisi akun mereka sendiri atau mengirimkannya ke teman mereka untuk menyimpan data di chatroom agar bisa digunakan kemudian. Dengan meng-update LINE ke versi terbaru, “Memo Keep” akan muncul di dalam chatroom mereka. Pengguna bisa menautkan fitur ini di posisi teratas dan mulai mengirimkan berbagai data, seperti gambar,
video, atau chat ke dalam aplikasi ini. Untuk memungkinkan “Memo Keep” menyimpan data selamanya, pengguna bisa menyinkronkannya dengan fitur “Keep” yang tersedia di dalam “Memo Keep” dengan menekan ikon “Keep” yang terletak di kanan atas. Melalui misi perusahaan, CLOSING THE DISTANCE, LINE akan terus berupaya untuk mendekatkan jarak antara pengguna dengan ragam layanan komunikasi guna meningkatkan kualitas dan keragaman hidup mereka. Salah satunya adalah melalui penyediaan berbagai fitur baru di aplikasi LINE. (h)
OPPO Indonesia mengkonfirmasi kehadiran perangkat Reno4. Belum banyak informasi yang dapat digali mengenai suksesor dari Reno3 ini. Namun ada beberapa hal yang dapat diprediksikan dari perangkat ini, salah satunya adalah kehadiran pengisian daya cepat khas OPPO, VOOC Flash Charge. Semakin mendekati hari peluncurannya, semakin jelas kehadiran perangkat ini. Kini, muncul bocoran gambar desain perangkat Reno4. Gambar penampang belakang Reno4 ini cukup unik, tidak seperti biasanya yang hanya menghadirkan warna polos dengan permainan gradasi. Bagian belakang Reno4 hadir dengan memadukan gradasi warna hitam pekat dan potongan logo OPPO yang berulang dan tersusun rapi, mengingatkan pada desain brand - brand fashion kelas atas. Desain dengan pengulangan potongan logo ini dibuat sebagai penegasan seri Reno yang masuk kepada perangkat premium.
Gradasi perpindahan antara warna hitam dan logo terlihat sangat halus dan menyatu. Pada bagian atas kita dapat melihat kehadiran kamera Reno4 yang dibungkus frame persegi panjang yang membulat pada tiap sisinya. Disana, terdapat empat buah kamera utama, dimana 3 kameranya memiliki profil agak menonjol keluar. Sementara di bagian bawah terdapat lampu LED flash. Untuk peletakan tombol sendiri masih sama seperti pendahulunya dimana pada bagian kanan bingkai terdapat tombol daya dan bagian kiri terdapat tombol pengatur volume suara. Reno4 telah diperkenalkan di Tiongkok sejak awal Juni yang lalu. Kabarnya, Reno4 yang akan dipasarkan di Indonesia memiliki spesifikasi yang berbeda dengan perangkat yang diluncurkan di Tiongkok. Jika melihat suksesornya, kemungkinan perangkat ini akan dijual di Indonesia pada rentan harga 5 hingga 6 jutaan. (h)
Kupon Seri
SI PEWE
P
Tempel Di Amplop
Sayembara Mewarnai Berhadiah Hadiah I : Rp75.000 + sertifikat Hadiah II : Rp50.000 + sertifikat Hadiah III : Rp25.000 + sertifikat
Syarat-syarat peserta 1. Peserta bebas menggunakan alat pewarna apa saja. 2. Peserta terbatas hingga kelas VI SD, menyantumkan nama, alamat yang jelas 3. Sudah sampai di meja redaksi selambatnya tanggal 31 Juli 2020
Untuk harapan I s/d III akan mendapatkan bingkisan dan sertifikat.
Nama : .............................................................................. Sekolah : .............................................................................. Alamat : ..............................................................................
Si Pewe sedang menyapu di halaman rumahnya. Adik-adik, di sekitar halaman rumahnya ini ada 7 angka tersembunyi. Coba cari, bila ketemu dilingkari ya.....
BERI TANDA
Adik-adik, yang manakah sepatu dan selop masing-masing dari ketiga orang ini. Beri tanda pada sepatunya ya.....
Cemerlang
WASPADA Minggu 12 Juli 2020
B5
Ibu Kedua Di Masa Pandemi
kalimat rancu si Bos terbelalak dipenuhi terkejut. “Ma… maksud Bapak apa ya?” Tanya Vina penasaran. “Ahh tidak.. tidak.. Sudah sore ini. Sebaiknya Kamu pulang ya. Dada Bunda.” Erlan mengangkat tangan kanan Maya dan melambaikannya padaVina. Kata-kata Bunda itu membuat Vina merinding. *** Brakk! Sebuah piring kaca mendarat di lantai lagi pagi ini. Erlan yang sudah faham dengan adegan selanjutnya tanpa diminta segera membersihkan pecahan kaca tersebut. Rupanya Erlin sudah sedia merapikan puing-puing kaca
itu sembari mengomel tentunya. Erlan refleks menepis tangan Erlin sebagai pertanda bahwa ini adalah tugasnya. Erlin terkejut dan merasa ada yang aneh dengan suaminya. “Ada apa denganmu?” “Ahh tidak. Bukankah ini adalah tugasku? Pergilah sebelum kau terlambat.” Sindir Erlan. Bak disambar petir batin dan nurani Erlin tercambuk dengan sepenggal kalimat dari lelaki yang ia cintai itu. “Kenapa sikapmu jadi dingin begini?” Tanya Erlin. “Dingin? Ahh mungkin perasaanmu saja atau ini efek pandemi bagi suami yang berganti peran menjadi istri. Mungkin tidak ada salahnya di masa pandemi ini mencari tambahan pembantu atau tambahan istri mungkin.” Erlin kian terkejut. Bibirnya yang biasa lancar mengomel pagi ini seperti terkunci dan tak mampu berkata-kata. “Aa… apa maksudmu?” “Sudahlah berangkat sana. Aku tidak mau Maya tidak bisa beli baju mewah karena Bundanya kehilangan pekerjaan.” Dengan berat hati Erlin berjalan keluar pintu untuk bekerja. Sekali ia menoleh dan melihat kehangatan canda antara suami dan putrinya. Sungguh momen yang sangat ia rindukan sebelum pandemi melanda. Satu jam kemudian di teras Rumah. “Loh… Bun, Kamu kog sudah pulang?” Tanya Erlan yang heran melihat kedatangan istrinya secepat ini. Erlin menghambur kepelukan suaminya dan meminta maaf atas segala kesalahannnya selama ini. “Bunda Resign. Maaf sudah menyerahkan tugas rumah tangga pada Ayah.” Gumam wanita pencemburu itu. ***
yang tidak taat aturan. Doain saja Bu, dia sehat dan cepat pulang. Cucu Ibu sudah setiap hari menanyakannya.” “Iya, pasti didoain Nak. Iya udah ya.” Beginilah pilu yang dirasahkan, sudah dua tahun tidak bertemu keluarga di kampung. Ada saja yang merenggutnya. Hanya mendengar suara dan beretatap muka hanya lewat telfon saja. Hanya itu yang bisa dilakukan. Padahal sudah menyipakan semua apa akan dibawa ke sana. Sekarang yang
disiapkan itu terpakai karena tidak ada pemasukan menetap. Berbagi bersama bagi membutuhkan juga kami lakukan, demi keselamatan dan kelangsungan hidup. Semua terdampak tidak mengenal usia, ras, suku dan semuanya. Tidak menyisahkan satu pun. Bersyukur keluargaku masih sehatsehat. Benar, aku terlalu takut ada di antara keluarga terkena. Bagaimana tidak takut, jikalau dia kena pasti kami tidak bisa menjenguk dan lebih parahnya kalau Tuhan lebih sayang dia,
kami juga tidak bisa berbuat apa-apa. Bahkan ketika sudah ingin menempati kediaman akhirnya tidak bisa juga dilihat. Sungguh ini sangat menguras segala apa yang ada. Dalam beberapa orang sudah beribu menempati alam yang beda dan kediaman yang berbeda. Lalu, beribu orang itu ingin kau tambahkan lagi? Entah kapan sadarnya para insan membuat para medis, para keamaan dan orang-orang yang berjuang demi kedamaian, agar dunia kembali seperti keadaan normal. Semua orang melakukan hal-hal normal, beraktivitas secara normal. Tanpa harus ketakukan untuk pergi. Bahkan tabungan rindu selesai, sudah tidak perlu lagi saling menabung rindu. Semua akan kembali dengan keaadan normal, semoga para manusia bisa sadar dengan cepat. Agar bumi tidak riuh lagi dan Tuhan akan mengampuni kita, begitu pula sudah menahan rindu begitu meronta-ronta akan dipertemukan di hari yang Tuhan beri. “Hallo…” kata suamiku lewat telfon. “Iya, sayang. Kamu sehat?” “Iya, aku sehat dan baikbaik saja. Kamu jaga dirimu, aku sudah menabung rindu yang berlebihan padamu dan anak kita.” “Iya, aku juga begitu. Meronta jiwa ini ingin menemuimu.” ***
terjadi. Mari kita pergi.” “Aku benar-benar menyesal mengenalkan dia padamu.” Arnold membuka topik sepi selama perjalanan di mobil. “Apa yang kau katakan? Sudahlah semua ini sudah menjadi suratan takdirku.” “Tidak bro Aku serius. Aku tidak menyangka sikap Ria seperti itu. Tega-teganya dia menghianati teman seperjuanganku. Gila gak sih? Kau itu gak ada kurangnya bro! Cakep, comel, coleh pula.” Arka tertawa terbahakbahak. “Comel, coleh? Kamus dari mana tuh?”
“Ya benar kan. Kamu itu suami idaman sekali lah pokognya. Dibanding rekan kerjanya itu.” “Hey berhenti mengukur seseorang. Kalau boleh jujur Aku pun tidak habis fikir dengan yang ia lakukan padaku. Selama pernikahan Aku setia, menuruti segala kemauannya dan bersabar meski belum diberi anak. Yah hati seseorang tidak akan ada yang tahu. Hanya Tuhanlah yang tahu.” Obrolan mereka tiba di sebuah persimpangan lampu merah. Sebuah mobil bermerek cukup mewah terlihan menerobos lampu merah. “Wah cari masalah tuh orang.” Arka yang melihat kejadian tersebut menginjak keras gas dan mengejar mobil yang berbuat pelanggaran itu. Sepuluh menit kejar-kejaran akhirnya mobil Arka dan Arnold berhasil mengejar mobil yang tidak mau mengalah itu. Arnold dan Arka turun dari mobil dan mengetuk kaca mobil merah itu. “Selamat siang Bu bisa tunjukkan Sim nya.” Alangkah terkejutnya dua abdi negara ini mendapati mobil yang mereka kejar adalah mobil mantan istri Arka.Wanita bertubuh mungil itu sendiri dalam mobil mewahnya. Arka yang masih terbawa perasaan kesal memilih men-
jauh dan menyerahkan urusan tilang pada Arnold. Setelah urusan tilang selesai, Ria melangkahmendekatimantansuaminya. “Kamu apa kabar?” Tutur Ria menyapa. “Baik!” Tatapan Arka jauh keujung aspal jalanan. “Kamu pasti sudah mendapatkan undangan pernikahanku. Aku hanya ingin minta maaf untuk segala hal yang pernah terjadi di antara kita. Untuk tiap luka perasaan yang kugoreskan di hatimu.” Ria menyodorkan tangannya berharap dimaafkan oleh lelaki yang telah membersamainya dalam rumah tangga setahun itu. Arka menyatukan kedua telapak tangannya tanda enggan berjabat tangan. “Aku sudah memaafkan untuk tiap luka tanpa perasaan yang kau berikan, maaf tidak boleh bersalaman. Lagi masa pandemi Covid-19. Perasaanku sekarang sudah membaik. Semoga pernikahanmu kali ini langgeng dan tidak berakhir penghianatan.” Arka melangkah meninggalkan perempuan yang begitu ia cintai sepenuh hati selama setahun ini. Wanita yang memberinya semangat untuk cepatcepat pulang ke rumah, sebelum kejadian mengerikan itu memberinya sebuah tamparan keras. ***
Cerpen: Tiana Amelia Brakk! Sebuah gelas mendarat sempurna di lantai pagi ini. “Astaga ya ampun Maya. Apa-apaan sih ini nak. Aduh Kamu ini memperlambat kerja Bunda. Ayah lihat nih kelakuan putrimu.” Erlan melangkah dari dapur dengan sebotol susu formula bayi di tangannya. “Ya sudah la Bun, namanya juga bayi tidak sengaja.” Gumam Erlan membela buah hati mereka. “Iya tapi kalau setiap pagi begini bisa habis stok gelas Bunda di dapur. Lagian Ayah sudah dibilang ratusan kali jangan dekatin bahan kaca dengan Maya dia bisa hancurin atau kemakan kan bahaya.” Celoteh Bunda satu orang putri itu. “Iya.. iya maaf gak sengaja, kan Bunda yang suruh Ayah buatin susu jadi gak fokus tadi. Harusnya kan ini tugas Bunda.” Wanita berkulit putih itu berkacak pinggang kehadapan suaminya. Matanya seketika melotot. “Ini memang tugas Bunda. Bila saja Ayah tidak Work From Home mendekati Phk. Bunda jadi terpaksa banting tulang mencari pekerjaan di luar sana bertarung menjaga diri dari virus mengerikan bernama corona.” Erlan menghela nafas panjang. Ia sadar omongan istrinya barusan tidak harus dibalas. Beberapa kenyataan pahit
memang sebaiknya dipendam saja daripada membuat sakit hati dan sakit telinga. “Astaga sudah jam segini. Ayah tolong bereskan semua kekacauan ini ya. Bunda sudah hampir terlambat. Sampai jumpa nanti malam.” Wanita berhidung mancung itu lekas berlalu meninggalkan keluarga kecilnya sampai lupa menyalami tangan sang suami. Kelihatannya ia begitu takut gajinya dipotong jika datang terlambat. “Oke nak, sekarang hanya ada kita berdua. Ini susu kamu dan biarkan Ayah bereskan istana kita ini sebentar yah.” Sang putri merespon permintaan Ayahnya dengan memberikan isyarat senyum yang lebar. Pekerjaan rumah tangga pun dimulai. Peran Erlin sebagai istri kini berpindah pada Erlan sejak pandemi Covid-19 melanda dunia. Perusahaan tempat Erlan bekerja memaksa para karyawan untuk Work From Home atau bekerja dari rumah. Gaji mereka otomatis dipotong separuh termasuk penghapusan tunjangan uang makan dan transportasi. Sebagai istri Erlin tak bisa tinggal diam mendapati perekonomian rumah tangganya yang diambang krisis. Wanita lulusan sarjana ilmu kesehatan ini memilih mencari pekerjaan. Beruntungnya ia karena banyak rumah sakit yang membutuh-
kan tambahan tenaga medis di tengah pandemi ini. Meski ditentang sang suami tapi Erlin memberi penjelasan kalau ia bisa menjaga diri dan kesehatan hingga kembali ke rumah. Hanya saja keadaan menjadi 1800 berbeda. Tugas istri seperti membersihkan rumah dipegang oleh Erlan selaku suami dan tugas suami selaku pencari nafkah keluarga kini dipegang Erlin. “Fiuh akhirnya selesai juga!” Erlan memandangi istana mungilnya yang kini telah bersih mengkilap. Lantai sudah disapu, dipel, piring sudah dicuci, baju pun juga. Tinggal satu lagi yang belum selesai. Iya memandikan putri kecilnya yang sedari pagi masih kumal. Erlan mennggendong bayi cantiknya ke kamar mandi, ia begitu telaten mempersiapkan air dan sabun mandi Maya. Sebulan menjalani Work From Home membuat Bapak satu anak ini memiliki skill baru yaitu mahir membersihkan rumah dan memandikan anak. “Akhirnya kamu sudah bersih nak, harum yah.” Gumam Erlan yang gemas pada putrinya. Begitu khidmatnya ia menghabiskan waktu dengan Maya hingga tak sadar seorang wanita cantik tengah duduk manis di ruang tamunya. “LohVina, kamu sudah lama di situ?” Tanya Erlan. Gadis bertubuh langsing itu memandangi atasannya dengan
tampilah apron di tubuhnya. Erlan yang melihat ekspresi geli Vina segera melepaskan apron tersebut. “Maaf Pak saya lancang. Tadi saya sudah panggil-panggil tapi karena tidak ada jawaban saya masuk saja begitu. Saya mau menyerahkan berkas ini Pak. Sekaligus mengingatkan kita ada rapat virtual setengah jam lagi.” Erlanmenepukkerasdahinya. “Astaga kenapa Aku bisa lupa rapat virtual itu. Waduh gimana ini Aku belum bersiap dan harus memakaikan Maya baju.” Cemas lelaki berkulit hitam manis itu. “Biar saya saja yang memakaikan baju Maya, Bapak silah-
kan bersiap.” Tanpa basa-basi Erlan menyerahkan putrinya pada sekretarisnyaVina. Meski masih lajang Vina kelihatan cekatan mengurus bayi. Mulai dari memakaikan baju, popok, bedak semuanya rapi ia lakukan. Maya juga tampak tidak rewel sebab sesekali Vina bercanda dengan bayi yang belum genap setahun itu. “Wah Maya sudah cantik. Makasih loh tante.” Tutur Erlan yang baru keluar dari kamar sembari memasang dasi. Meski ini hanya rapat virtual tapi Erlan tak ingin kelihatan berantakan. Vina beranjak dari duduknya dan refleks mendekati Erlan. Diraihnya dasi yang melekat di leher sang Bos kemudian mera-
pikannya. Erlan cukup terkejut dengan sikap sang sekretaris. Akhirnya rapat selesai juga. Semuanya berjalan lancar dan terbantu olehVina yang bersedia menjaga Maya selama rapat berlangsung. “Sekali lagi saya ucapkan terimakasih ya. Sudah dua minggu ini kamu saya repotkan merawat Maya sekaligus mengurus pekerjaan kantor.” Vina tersenyum malu-malu. “Tidak masalah Pak. Saya tidak merasa diberatkan kog, karena saya juga suka dengan anak-anak.” “Iya anggap saja ini sekalian latihan menjadi Ibu keduanya Maya.” ujar Erlan datar. Vina yang mendengar
Menabung Rindu Cerpen: Mei Elisabet Sibarani SEPERTINYA bumi belum ada tanda-tanda bernafas lega. Masih banyak pilu yang terjadi. Semakin bertambahnya hari malah semakin rumit diselesaikan. Banyak yang bercucuran air mata di kala ini. Insan sedang marak menabung rindu dan menaruh rindu. Bahkan sudah berbulan-bulan. Namun, tidak tahu kapan tabungan itu akan dibongkar dan sampai kapan ini berkelanjutan? Dengan siapa harus ditanyakan. Tuhan begitu marah pada insan sampai seberat ini dihukum. Setidaknya diberi cela, agar tabungan rindu tidak menumpuk. Jika tabungan ini menghasilkan sesuatu berharga tidak apa, tetapi ini malah mengundang perpecahan di kedua insan bahkan lebih. Sudah diberi ujian begini insan tidak kunjung sadar. Tidak kunjung mengerti maunyaTuhan. Malah semakin membuat marah, dengan semua ini terjadinya tidak akan ada ujungnya jika keras kepala yang dibuat. “Sampai kapan bumi kita seperti ini, ya?” Kataku pada salah satu tetangga. “Aku juga tidak tahu, bagaimana akan selesai. Masih banyak orang di luar
sana mementingkan diri sendiri. Berpergian keluar tanpa menggunakan maskser dan sebagainya.” “Iya, juga. Aku sudah enggak tahan terus-terus begini, sudah hampir tiga bulan tidak kemanamana, beretemu kerabat pun tidak. Apalagi suamiku yang tidak tahu kapan bisa pulang.” “Iya, itulah resiko kita ini kan. Aku juga begitu capek setiap hari di rumah sakit untuk merawat mereka yang terkena. Lebih mempunyai resiko besar.” Semua insan mengeluh tentang musibah ini, tapi masih melakukan hal yang sangat membahayakan, setiap orang memiliki kerinduan masingmasing. Tapi mengapa tidak mengerti untuk tetap di rumah aja. Suka berpikir, apa mereka tidak memikiran nasib keluarga kita yang sudah ditinggal dalam beberapa bulan ini. Sedangkan mereka yang keluar sana-sini masih bisa bertatap muka secara langsung dengan keluarganya. Setiap hari, tabungan uang semakin habis. Malahan yang penuh setiap hari tabungan rindu. Sesekali hanya terobati beberapa persen saja, hanya dengan mendengar suara dan gambar saja, semua tidak terjadi secara langsung. Sesak hati ini, sudah merindukan dekapan hangat darinya dan sentuhan hangat darinya.
Itulah yang sedang banyak dirasakan orang-orang yang ditinggal tugas oleh orang tersayang mereka. Bahkan mencium aroma bau badannya aja tidak bisa. Tidak ada kesadaran dari insan yang terlalu sepale dengan keadaan sekarang. Semua hanya ego dibesarkan. “Bu, Dinda rindu Ayah.” “Iya, nak sabar ya. Ibu juga rindu Ayah. Nanti kita telfon Ayah ya.” “Tidak, Bu. Aku ingin memeluk Ayah.” “Iya, nanti Ibu katakan pada Ayah ya. Doain seselai semuanya Ayah akan pulang untuk menemui kita dan Dinda bisa bermain sama Ayah ya.” “Iya Bu. Ibu janji ya.” “Iya, Sayang,” kataku sambil memeluk dan mencium keningnya. Pilu yang berkecamuk di dalam hatiku dan anakku. Setiap kali dia bertanya keberadaan dan kenapa Ayahnya tidak kunjung datang menemuinya. Segala alasan yamg mudah dipahaminya sudah kuberitahu. Namun, tidak tahu sampai kapan, hampir setiap hari dia mengatakan kalau dia rindu Ayahnya. Apa yang mau diperbuat, semua terjadi begitu saja. Sudah tugasnya untuk menjadi pelindung masyarakat dan negara ini. Tetapi, orang-orang tidak memahaminya. Begitu sedih
lihat negara begini.Terlalu sepele dengan hal serius ini. Berita terus mengabari peristiwa ini. Bukannya semakin berkurang bahkan semakin bertambah terserang. Bagaimana tidak bisa seperti itu. Semua melanggar peraturan, jika belu terkena padanya mungkin akan tetap meramikan jalanan dan melanggar peraturan. Padahal negara lain sudah mulai bebas dari bencana itu. “Mak, maaf lebaran kemarin kami tidak bisa mudik.” kataku pada Mamak lewat telfon.
“Iya, Nak. Ibu mengerti, kondisi negara ini teramat buruk, yang penting kita semua sehat selalu saja.” “Terlalu berat tahun ini ya Mak. Padahal tahun lalu kami juga tidak pulang.” “Iya, sudahlah. Mungkin ada hikma di balik ini semua. Oiya, gimana kabar suamimu di selama tugas, sudah tiga bulan dia tidak pulang kan?” “Dia syukurnya baik-baik saja Bu. Cuman dia sering tidak enak badan, tugasnya semakin berlipat ganda karena banyak
Memaafkan Perasaan Tanpa Bersalaman Cerpen: Mutia A. Nst ENTAHLAH… Rindu ini selalu berlabuh padamu. Setelah bertahan cukup tenang dalam arus gelombang yang berantakan, mengapa perasaan ingin mengobrol denganmu masih selalu ada? *** Sekali saja! Pintaku pada sang waktu, untuk mengembalikan kejadian yang tidak masuk logika dan akal sehat itu. Siapa tahu Aku bisa menyongsong sinarnya. Prok! Sebuah tepukan mendarat panas di bahu Arka. “Woy sakit. Apaan sih?” Arka membalikkan badannya dan mendapati teman satu letingnya itu tertawa lebar. “Maaf.. maaf! Eh Aku mau tanya donk, dokter kandungan yang bagus di kota ini?” Mata lelaki yang baru menikah tiga bulan lalu itu begitu berbinar-binar. Arnold yang duduk di sebelah Arka memasang wajah panik. Ayah satu orang anak itu menarik paksa tangan teman sejawat mereka itu sebelum situasi kian memanas.
“Apaan sih tarik-tarik.” Arnold melepaskan genggaman tangannya yang erat. “Apaan sih pertanyaanmu itu? Kamu gak mikirin perasaan Arka?” Lelaki berkulit gelap itu menggeleng kebingungan. “Woy Arka itu baru saja bercerai dengan istrinya.” Arnold menepuk keras dahinya. Di kantin. “Cie yang lagi senyamsenyum ada apa sih?” Arka mendekati bangku Arnold. “Ohh ini. Istriku baru mengirim foto putri kami yang sudah bisa tengkurap. Gemas kan?” Sebuah foto bayi yang teramat lucu terpampang di hadapan Arka. Sadar akan kondisi sang sahabat, Arnold menjauhkan ponselnya. Sebuah senyuman mengembang di bibir pria yang belum genap tiga puluh tahun itu. “Santai aja bro! Gak usah jadi gak enakan gitu.” Arka menepuk bahu sahabatnya itu.
“Gimana kamu sudah baikan?” Tanya Arnold. “Sudah, ternyata tempat terbaik membuang stres adalah rumah sendiri.” Arka menyeruput kopi luwak pesanannya. “Ya iyalah jelas itu. Kau itu buat panik saja. Seluruh temanteman cemas ketika kau mengambil cuti dan memutuskan pergi. Kami takut kau berbuat yang aneh-aneh karena perceraianmu ini.” “Aku masih waras kali. Hatiku memang hancur, tapi akalku masih sehat bro! gak mungkin Aku bikin malu institusi kita.Yah ini lah jika tidak pernah pacaran, langsung menikah dan dikhianatin. Rasanya hancur sekali.” Arka tertawa keras. Sebagai teman yang sudah lama bersama, Arnold faham betul tawa itu adalah untuk menutupi kesedihan yang ia simpan setahun ini. *** Matahari belum begitu hangat pagi ini saat sebuah ketukan pintu mendarat di rumah duda keren impian banyak wanita seantero Medan ini.
Arka melangkah dengan mata setengah sadar. Dibukanya pintu dan mendapati sebuah undangan tergeletak di lantai. Mata Arka yang tadinya mengantuk kini terbelalak. Sungguh sebuah undangan sadis yang tak ia harapkan seumur hidupnya. “Cih! Jadi juga mereka menikah rupanya.” Arka melempar undangan itu kemeja ruang tamu. Lelaki berkulit putih itu melangkah ke dapur untuk minum. Tok…tok…tok “Siapa lagi sih.” Kesal Arka menuju pintu. “Woy lama banget sih buka
pintunya. Kog belum siap-siap?” Tanya Arnold yang menerobos masuk tanpa dipersilahkan. “Ngapain weekend gini ke rumah ku? Kurang hiburan lu?” Ledek Arka. “Haduh dasar pikun. Hari ini kan kita ada sosialisasi pada masyarakat dalam rangka penanganan Covid-19.” Arka menepuk keras dahinya dan berlari ke kamar mandi. 15 menit setelah selesai mandi. “Mari kita pergi!” ujar Arka. “Hey apa-apaan ini?” Arnold meraih undangan di meja. “Apa yang harus kujelaskan? Ya seperti itulah yang
Budaya
B6
WASPADA Minggu 12 Juli 2020
Membangun Dunia Pembaca Oleh: Shafwan Hadi Umry TEKS, pembaca, dan kultur bahasa menyediakan peristiwa interpretasi yang memperkecil jurang makna. Semakin besar jurang yang terjadi dalam peristiwa teks, semakin sulit untuk merebut makna yang terkandung dalam teks tersebut. Peristiwa teks semacam ini muncul dalam karya individual yang mengutamakan kemerdekaan berekspresi sang pengarang yang mengabaikan posisi khalayak pembaca untuk memahami juga posisi sang pengarang. Hal di atas berbeda dengan kehadiran tekstual pujangga dan pengarang yang membangun jembatan narasi dengan khalayak pembaca. Banyak contoh bagaimana sastrawan yang mampu membangun narasi dengan khalayak pembaca. Misalnya sejumlah pengarang dan penyair di Medan (1935-1955), Hamka, Bahrum Rangkuti, Ghazali Hasan, Yoesoef Soui’b dan Abu Bakar Ya’cub dalam barisan pengarang yang menulis dan berdakwah di Medan, Sumatra Utara . Para pengarang tersebut mampu menancapkan penanya ke hati publik pembaca tanpa terasa bagi pembaca karena jauh
sebelum itu sang pengarang telah berdakwah secara tatap muka dan dakwah orasi ulama di depan publik bukan sebuah keniscayaan. Publik dengan ulama adalah mitra yang baik dari sebuah peristiwa pencerahan yang berwawasan agama terutama pesan yang mengajak masyarakat membangun ‘akhlakul karimah’ menggunakan media khutbah,media radio dan mimbar-mimbar tilawah. Syair-syair yang ditulis Drs. H. Tantawi Yunus, SH adalah syair “sejarah kesultanan Sumatra Timur” dan “Taat Ajar dan taat Hukum Orang Melayu” karya Prof. Chainur Arrasyid. Karya itu ditulis dalam ukuran buku kantong agar mudah dibawa dan dibaca dalam kantong baju. Kemudian buku tentang tradisi orang Melayu melakukan upacara panen padi (Tradisi Berahoi Masyarakat Melayu)
yang saya tulis bertujuan untuk mendokumentasikan warisan uapacarabertanidimasalampau. Bahasa Melayu Pada waktu Bahasa Melayu diresmikan menjadi bahasa persatuan dan diberi nama bahasa Indonesia, para pelopor Sumpah Pemuda tidak mempermasahkan bahasa Melayu jenis apa yang digunakan (mengingat) begitu beragamnya bahasa Melayu. Dalam Kongres BI pertama itu, Ki Hajar Dewantara menyatakan bahwa bahasa Indonesia didasarkan atas bahasa Melayu (yang asal mula dari daratan Barus sampai ke Riau yang sudah disesuaikan dengan alam baru Indonesia merdeka). Prof. D.P. Tampubolon (1996) menyatakan bahasa Indonesia pada abad ke-21 mempunyai empat kecenderungan yakni keterbukaan, rasionalitas, percaya diri, kecepatan serta kesaratan informasi. Menurut beliau, akibat pengaruh mendasar itu, bahasa Indonesia akan berkembang ke arah spesialisasi, simplikasi, dan efektuasi. Spesialisasi bahasa Indonesia mencerminkan perkembangan yang terjadi dalam kehidupan bangsa Indonesia. Spesalisasi sejalan kesaratan informasi dengan tuntutan profesionalisme yakni adanya spesialisasi keahlian dan kete-
rampilan yang sedang dan akan berlangsung di masyarakat. Timbulnya spesalisasi ini tidak terlepas dari keterbukaan dan rasionalisme. Kesibukan dan kedewasaan serta kesaratan informasi membuat orang tak sempat lagi berbasa-basi. Pemakai bahasa memerlukan bahasa yang sederhana, mudah dipahami. Kederasan informasi dan kesaratan komunikasi menimbulkan aspek dan akibat yang berkaitan dengan ‘kehilangan wacana kultural’. Artinya, peran peribahasa dan pepatah yang menjadi ‘bumbu penyedap’ dalam berbahasa menjadi berkurang nyaris hilang. Motto warisan lokal yang turun-temurun dalam khazanah bahasa Indonesia sudah jarang ditemukan dalam percakapan bahasa Indonesia. Misalnya,”Sekali layar terkembang, surut kita berpantang” Peribahasa sebagai hiasan kultural dalam berbahasa menjadi langka dipakai Perkembangan pesat informasi dan teknolgi luar (media sosial, internet, komunikasi online, Instagram dan facebook) mengakibatkan bahasa Indonesia berada pada posisi tawarmenawar kosa kata yang seru dan mendebarkan. Sebuah majalah bergengsi (Horison) pernah mencantum-
kan iklan pelayanan yakni ‘perang informasi lebih dahsyat dari perang bintang’. Di manamana, seluruh dunia orang sedang menikmati perang informasi menggunakan jaringan internet. Perang informasi itu sebenarnya mengambil korban, terutama pada pergaulan komunikasi kata-kata asing yang membanjiri dunia bacaan dan bahasa lisan Indonesia. Masalah utama yang dihadapi dalam dunia uniporal yang menglobalkan dirinya sendiri adalah penghancuran kebinekaan bangsa dan budaya. Bagi mereka, rintangan pertama adalah Negara Bangsa dan ini harus dihancurkan. Segala sesuatu yang membuat negara itu berbangsa harus dihancurkan. Ini berarti bukan menyingkirkan rakyat, tapi menyingkirkan cara keberadaan rakyat. Segala sesuatunya diputuskan oleh hukum pasar. Bila bahasa nasional tidak lagi terpakai, mereka harus dihancurkan dan sebuah bahasa baru harus digencarkan. Bahasa itu bukanlah Inggris tapi komputer. Semua aspek kultural yang membuat orang Perancis jadi Perancis, seorang Meksiko jadi Meksiko harus dihancurkan karena mereka menjadi penghalang yang mencegahnya memasuki pasar global.
Catatan Budaya
Nelayan Aceh Oleh: S. Satya Dharma
Harus ada pasar tunggal ketika orang yang sama di tempat manapun di dunia ini bisa menikmati produksi yang sama dan mereka termasuk warga dunia dan bukan lagi warga Negara Bangsa. Antispasi dan Aktualisasi Pemerintah RI telah mengeluarkan Undang-undang Bahasa (No.24/2009). Ketentuan itu telah diungkapkan pada Bab III (Bahasa negara) yang memuat pasal-pasal dalam jumlah 21 pasal. UU Bahasa (tahun 2009, Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Badan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan) memuat tiga kunci ranah bahasa. Pertama, pengembangan bahasa yang berkaitan dengan pemerkayaan kosa kata, pembakuan sistem bahasa, dan peningkatanfungsibahasaIndonesia sebagai bahasa internasional. Kedua, ‘pembinaan bahasa’ yang berkaitan dengan upaya meningkatkan mutu penggunaan bahasa melalui pembelajaran bahasa pada jenjang pendidikan serta pemasyarakatan bahasa. Ketiga, ‘perlindungan bahasa’ yang berkaitan dengan upaya menjaga,memelihara kelestarian bahasa melalui penelitian, pengembangan, pembinaan, dan pengajaran.
Bertutur Santun, Berbudi Luhur Oleh: Hidayat Banjar KOMARUDDIN Hidayat dalam bukunya “Memahami Bahasa Agama” (Mizan, Mei 2011) mengemukakan: Hermeneutika adalah ilmu penafsiran teks, yaitu penyelidikan tentang makna sebuah teks. Penafsiran hermeneutik bukan berarti pencarian ‘makna tunggal’, melainkan segala kemungkinan makna yang disediakan oleh sebuah teks (halaman 21). Bertitik tolak dari hal itulah kita mempersepsikan kesantunan bertutur, berujung pada budi yang luhur. Santun menurut KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia): 1. Halus dan baik (budi bahasa, tingkah lakunya); sabar dan tentang; sopan. 2. Penuh rasa belas kasihan; suka menolong. Sedangkan luhur bermakna: tinggi, mulia: demi cita-cita yang —, kami bersedia mengorbankan jiwa dan raga. Jadi meluhurkan/menganggap (memandang dan sebagainya) luhur; memuliakan; menghormati. Keluhuran/kemuliaan;
kebesaran; ~ jiwa kemuliaan atau kebesaran jiwa: ~ jiwa seseorang dapat diketahui dari tingkah lakunya. Kata leluhur berasal dari luhur yang artinya nenek moyang (yang diluhurkan), bibit buwit, cikal bakal, kakek moyang, nenek moyang, karuhun, onyang, pendahulu, pitarah, poyang; sumber. Begitu juga dengan kata tetua berasal dari kata tua. Tetua untuk menyatakan orang (komunitas) yang dituakan, yang dihormati, bersinonim juga dengan leluhur. Leluhur atau nenek moyang merupakan nama yang normalnya dikaitkan pada orang tua maupun orang tua leluhur (seperti kakek nenek, canggah, dan seterusnya). Jadi luhur lebih dengan perbuatan (sifat). Penghormatan Leluhur pada budaya China dilakukan anggota keluarga yang masih hidup untuk berusaha mencukupi kebutuhan anggota keluarga yang sudah meninggal dan membuat mereka berbahagia di akhirat.
Praktik tersebut merupakan upaya untuk tetap menunjukkan bakti kepada mereka yang telah meninggal, dan juga memperkokoh persatuan dalam keluarga dan yang segaris keturunan. Menunjukkan rasa bakti kepada leluhur merupakan sebuah ideologi yang berakar mendalam pada masyarakat China. Dasar pemikirannya adalah kesalehan anak yang ditekankan oleh Kong Hu Cu. Menjadi Harmonis Konfusius mengajarkan pentingnya memahami serta melaksanakan Lima Etika (Wu Lun). Lima Etika merupakan aturan dalam berinteraksi agar kehidupan masyarakat menjadi harmonis. Kelima hubungan tersebut adalah: 1. Antara pemimpin dan rakyat, 2. Antara ayah dan putra, 3. Antara suami dan istri, 4. Antara kakak dan adik, 5. Antara yang lebih tua dan yang lebih muda. Semenjak masa hidup Konfusius hingga abad ke-20, kematian orang tua secara umum memiliki arti bahwa anak-anak mereka akan
berkabung selama tiga tahun. Masa tiga tahun tersebut melambangkan tiga tahun pertama pada kehidupan anakanak saat mereka dirawat dan dicintai secara penuh oleh orang tua mereka. Praktik perkabungan tersebut termasuk mengenakan baju goni, tidak mencukur rambut, makan bubur dua kali sehari, tinggal dalam gubuk berkabung yang didirikan di samping rumah. Dikisahkan bahwa setelah kematian Konfusius, para muridnya melakukan periode tiga tahun perkabungan ini untuk menunjukkan komitmen mereka pada ajarannya. Berbudi luhur pada prinsipnya untuk menghormati leluhur. Implementasinya bagaimana kita bersikap dan berkata-kata. Perbuatan dan kata-kata bagai dua mata koin uang logam yang tak terpisahkan. Kata-kata telah menjadi bagian integaral dari hidup manusia semenjak dahulu kala. Kata-kata (bahasa) berevolusi sebagai sarana berekspresi, dan karenanya mencerminkan aspek-aspek sosial,
ekonomi, lingkungaan, agama, dan lainnya yang berhubungaan dengan manusia. Dengan demikian, kata-kata adalah cara untuk mengekspresikan berbagai emosi dan perasaan. Proses ini, memiliki efek besar dan juga keajaiban dalam mencapai kedamaian otak. Ketika orang mendengarkan kata-kata indah, bagian dari otak, yang disebut striatum ventral rilis dopamin, membuat pengalaman menyenangkan. Kata-kata yang indah memiliki efek menanangkan pikiran. Mendengarkan kata-kata yang indah, nasihat yang tak menggurui, mengangkat mood seseorang. Hal ini juga memberikan energi bagi orang yang lelah. Kata-kata yang indah dapat menenangkan saraf. Dua Golongan Kata-kata terbagi dua golongan, yang baik (indah) atau terpuji dan tercela. Menuduh seseorang sebagai tersangka korupsi akan menjadi ujaran terpuji jika memiliki bukti. Ujaran tersebut akan membuat pengujar sehat dan yang mendengar (membaca) ujaran juga
sehat karena tercerahkan. Begitu pula sebaliknya, ujaran akan jadi tercela karena tanpa bukti atau bukti yang dibuatbuat. Bukankah fitnah lebih kejam dari pembunuhan? Jika sangkaan jadi fitnah, maka ujaran tersebut adalah api yang menghanguskan. Bila tuduhan memiliki bukti, ujaran menjadi air (embun) yang menyejukkan negeri ini. Orang yang melontarkan kata-kata terpuji secara psikis, dirinya akan merasa nyaman dan sejuk, begitu pula orang yang mendengarkannya. Ujaran terpuji juga dapat menumbuhkan daya-daya positif yang ada dalam tubuh manusia dan lingkungan sekitarnya. Secara fisik, tubuh akan merasa lebih rileks karena darah dapat mengalir dengan lancar serta jantung berdetak dengan teratur. Ya, marilah senantiasa melontarkan kata-kata bergizi agar diri, lingkungan dan masyarakat sehat lahir dan batin. Berujar sehat menuju negeri yang sehat. Semoga. *Penulis adalah eseis
Misteri Sajak Jalan Setapak Oleh: Nevatuhella BAIKLAH, saya awali menuliskan sajak Jalan Setapak selengkapnya. Agar pembaca dengan senang hati dan mudahmudahan berminat menafsir ini puisi yang tak segurat terbuka. Tertutup rapat sebagaimana Damiri Mahmud menulis telah menyumbat dan menutup segala jalan masuk di dalamnya. telah kusumbat segala sudut semua arah timur tenggara utara barat laut menyeruput hari-hariku menghirup jam dan waktu menyelingkup kulit dan kuku sudah kusekat segala selat dan mulut laut merah kuning hijau mendesau bagai kilat dan kilau telah kututup segala mulut harimau kucing yang mengiau unggas yang mengicau lembu melenguh kerbau mengigau sudah kuturus arus segala apung sudah kurimpung kupancung puncak gunung kusimbah segala lembah kugantung tinggi kutahan rendah telah kucincang dan kuelak semua kamus dan kata kuredup panas kuleleh salju abadi kutub utara kau lewat dari sumbat itu dari sekat itu dari tutup itu dari turus itu dari elak dan pancung itu
kaulah sumbat kaulah sekat kau tutup itu turus itu kau sumbat itu pancung itu elak itu Tak satu dari ratusan puisi Damiri Mahmud ditulis untuk sekadar menggulat atau mengguraui kata-kata. Entah yang satu ini, Jalan Setapak (terdapat dalam buku Halakah Panggang, 2018). Permainan aturan rima dan irama yang ketat dan padu. Seperti sebuah bangunan istana yang megah. Hanya ketika ingin melihat ke dalam siapa atau apa yang ada mengisi istana ini, ternyata tak mudah menebaknya. Ayo kita perhatikan larik dua akhir puisi yang kemungkinan salah judul ini. Salah judul saya sebutkan, sebab tak ada hubungan diksi yang bertebaran dalam puisi ini dengan frasa Jalan Setapak. Kalau dilakukan penyaringan, yang mendekati puisi ini dijuduli dengan Kaulah Sumbat Kaulah Sekat. Tahulah kita bahwa judul sebuah naskah sangat berpengaruh dalam sebuah karya sastra. Damiri benar seorang maestro sebagaimana yang disebut esais Sugeng Satya Dharma dalam berbagai kesempatan. Bujur lintang bahasa Melayu dikuasai atau dipahaminya dengan sempurna. Bila membanding atau mendekatkan Damiri dengan Chairil dan Amir Hamzah, maka ketiganya seperti sekawan burung di udara yang selalu membentuk keteraturan terbang. Tak saling harus mendahului siapa yang harus sampai terlebih dahulu di tujuan. Membaca puisi-puisi Damiri, sekaligus mengingatkan pada puisi-puisi dua maestro ini pula. Termasuk Jalan Setapak bagai mahligai kata-kata saja. Memang puisi tak selama dan seharusnya dipahami maksudnya. Kata-kata selalu hadir mengharukan dan menakjubkan. Saya ambil contoh larik dalam beberapa puisi Frischa Aswarini yang termaktub dalam kumpulan puisinya Tanda bagi Tanya (2017). Serupa kepak sunyi atau Begitulah detik selalu berguguran, tulis Frischa dalam sajaknya Dini Hari. Sedang dalam Jalan Setapak ini larik-larik seperti sebuah subjek yang bisa berjalan dan bicara sendiri. Baiklah, saya mencoba membuat tafsiran bebas atas puisi
ini. Bahwa seseorang telah membuat benteng sedemikian rupa hebatnya. Hingga segala hewan, sungai dan gunung tak mampu menjangkaunya. Tapi alangkah naasnya, ketika yang terjadi adalah bahan benteng itu sendiri adalah racun yang menghancurkan segala sumbat dan sekat. Bala atau berita buruk itu muncul juga. Pertama bila berkaitan erat dengan keluarga, selalu orang terdekat adalah sumbat dan sekat yang meracuni itu. Bisa jadi istri atau suami, atau juga anak-anak yang dicintai, yang menyebabkan seseorang stres dan harus berurusan dengan ahli jiwa. Mengganyang jiwa si pembuat sekat kayaknya dalam puisi ini. Lihat hingga sudah panas diredup, salju abadi kutub utara dileleh. Kesabaran yang sudah diangka negatif, melebihi titik zero, gunung sudah dipancung ditahan tak rubuh. Tetap bahaya datang juga. Seperti sebuah takdir yang tak bisa dielak. Barangkali beberapa diantara kita penah mendengar cerita rakyat Raja Mati Karena Harimau. Tersebutlah seorang raja yang hebat dan perkasa diterawang oleh ahli nujumnya akan mati karena harimau. Maka sang raja membaut benteng di istananya. Bagaimana harimau tak bisa masuk memangsanya. Rupanya walaupun istana sudah dibentengi, raja tetap khawatir harimau menerobos ke kamarnya. Maka setiap malam ia berganti kamr untuk tidur. Pada suatu waktu, ia minta dirondokkan ke kamar paling rahasia di istana. Begitu menggeletakkan diri di tempat tidur, sebuah benda jatuh menimpanya. Benda itu rupanya lukisan seekor harimau milik datuk-datuknya dulu. Raja pun mati oleh benturan bingkai foto bergambar harimau tersebut. Kembali ke Jalan Setapak, seseorang yang berjiwa introvet atau bersifat tertutup yang lebih banyak mengalami tekanan jiwa atau stres. Dari stres muncullah psikosomatis. Damiri Mahmud sendiri pernah mengalami tekanan jiwa hingga yang bisa dilakukannya hanya membaca Al-Quran. “Saya waktu itu hanya bisa membaca Al-Quran.” aku Damiri. Apakah puisi Jalan Setapak ini curahan perasaannya? Kalau benar, kitapun bisalah membuat puisi saat sedang sengkarut pikir atau guyah perasaan di hari-hari pandemi ini. *Penulis, esais
ENTAHLAH apa yang akan terjadi pada seratusan jiwa etnis Rohingnya, Kamis (25/6/2020), kalau saja tak ada nelayan Aceh. Mereka, orang-orang Rohingnya itu, terdiri atas orangtua, perempuan dan anak-anak. Menyintas batas demi mencari perlindungan. Menghindar dari rezim dzolim yang rasis dan diskriminatif di Myanmar. Perahu mereka nyaris ditarik kembali ke tengah laut oleh otoritas keamanan kalau saja para nelayan dan warga Syamtalira Bayu, Aceh Utara, tidak merengek-rengek, menangis dan sedikit menghardik. Ini demi kemanusiaan. Tak ada penghormatan yang lebih tinggi dalam hidup manusia kecuali pada kemanusiaan itu sendiri. Para nelayan itu, dibantu aparat keamanan, akhirnya menarik perahu para pengungsi ke tepi pantai Lancok. Memberi mereka makandanminum.Menurunkanpenumpangnyadanmerelakan saudara muslim mereka itu dibawa ke rumah imigrasi untuk diperiksa kesehatannya dan diidentifikasi. Atas aksinya itu, sebagai anak bangsa kita tentu saja menaruh rasa hormat yang sangat tinggi kepada nelayan Syamtalira Bayu dan warga Aceh Utara pada umumnya. Sekali lagi terbukti bahwa rasa kemanusiaan berhasil mengalahkan segala-galanya. Mengapa muslim Rohingnya terus didera petaka padahal hampir semua badan dan lembaga dunia di bawah PBB telah buka suara? Sebagian orang mengatakan penindasan etnis Rohingnya di Provinsi Rakhine, Myanmar, bukan soal politik. Tak ada hubungannya dengan agama ataupun etnis. Murni konflik sosial. Tapi faktanya tak sesederhana itu. Apa yang terjadi terhadap muslim Rohingnya di Myanmar adalah depopulasi. Genosida. Sejarah mencatat, sejak tahun 1400-an Provinsi Rakhine adalah bagian dari Kerajaan Arakan dimana Muslim Rohingya sudah menetap di sana dan tercatat menjadi bagian pemerintah kerajaan yang dipimpin oleh Raja Narameikhla (Min Saw Mun). Namun tahun 1785, Kerajaan Buddha Burma di Selatan menjajah sebagian wilayah Arakan hingga menyebabkan lebih separuh muslim Rohingya tereksekusi sedang lainnya melarikan diri ke Bengal. Tahun 1826, tatkala Inggris menjajah Kerajaan Arakan untuk berperang menghadapi kerajaan Burma, mereka membawa kembali muslim Rohingya yang ada di Bengal ke Arakan yang sekarang menjadi Provinsi Rakhine. Pengembalian muslim Rohingnya itu membuat panas tensi wilayah dan menyebabkan ketidaknyamanan warga Buddha di Rakhine. Pasca PD II, konflik antara Rohingya dan Rakhine (Buddist Myanmar) pecah. Passalnya, pasca-kemerdekaan pada tahun 1948, orang-orang Rohingya yang sudah turun temurun berada di Arakan meminta hak mereka sebagai warga negara Myanmar. Permintaan itu tidak dikabulkan karena Rakhine menganggap orang Rohingya sebagai etnis yang berbeda, yakni orang Bengali. Diskriminasi ini menyulut keinginan orang Rohingya untuk berpisah dari Myanmar dan mendirikan negara sendiri. Tentu saja Pemerintah Myanmar tidak ingin sebagian Provinsi Rakhine memisahkan diri. Konflik rasial dan diskriminasi itu semakin diperparah dengan munculnya gerakan 969 yang diprakarsai oleh seorang Biksu Buddha bernama Ashin Wirathu. Gerakan ini berupaya memarjinalkan etnis Rohingnya dan tentu saja agama Islam untuk tujuan membesarkan pengaruh dan dominasi umat Buddha. Ashin Wirathu sendiri, sang penggagas gerakan ini, adalah mantan tahanan Politik yg pernah mendekam di penjara selama 9 tahun karena terlibat kerusuhan anti-Muslim tahun 2003. Popaganda Ashin Wirathu membuat warga provinsi Rakhine bagian selatan semakin bersemangat meneror dan mengusir Muslim Rohingya. Ironisnya, pemerintah Myanmar ternyata mendukung gerakan ini. Tanpa persenjataan dan lemah, penindasan akhirnya menjadi santapan muslim Rohingnya bertahun-tahun lamanya. Sebagian yang tak kuat didera siksa, memilih pergi. Hambus dari Rakhine ke berbagai negara. Mencari suaka. Meminta pertolongan. BeruntungIndonesiamemilikiorang-orangAcehyangberjiwa kemanusiaan tinggi. Nelayan dan warga Aceh Utara, mewakili semangat “Kemanusiaan yang Adil dan Beradab” dari bangsa Indonesia, dengan tangan terbuka membantu saudarasaudaranya yang sedang teraniaya. Alhamdulillah…! (*)
Album Rasinta Tarigan:
Pelukis Profesor Doktor MESKI menyandang gelar Profesor Doktor dan guru besar di bidang kedokteran, di kalangan para seniman di Sumatera Utara lelaki ini lebih dikenal sebagai pelukis. Apalagi di usianya yang kini memasuki 80 tahun, dia masih terlihat energik dan produktif. Lelaki itu, dialah Prof. Dr. Rasinta Tarigan, Sp.Kg. Lahir di Kabanjahe pada 30 Agustus 1941, karya-karyanya pun sudah melanglang ke banyak negara. Tema lukisannya memang beragam, tapi lebih dia banyak mengangkat nilai-nilai budaya Karo. Belakangan ia bahkan rajin melukis tema-tema yang sarat makna spritual. Meski bukan berasal dari keluarga seniman, Prof. Rasinta sudah bercita-cita menjadi pelukis sejak masih kecil. Ia belajar pada sejumlah pelukis, di antaranya dengan M. Kamel dan Ng. Bana Sembiring. Tak cukup di situ, ia juga belajar ke ASRIYogyakarta walau tidak lama. Sambil belajar melukis, ia tetap melanjutkan studinya di Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Sumatera Utara (USU). Saat melanjutkan studi doktoral (S3) di Deutsche Akademische Austausch Dients (DAAD), Jerman, Rasinta memanfaatkan waktu luangnya dengan ikut kursus melukis dan mengunjungi berbagai museum seni di negara itu. Setelah tidak aktif sebagai dosen di almamaternya, Prof. Rasinta semakin produktif dalam melukis dan melakukan pameran di sejumlah kota. Pameran lukisannya tidak hanya dilakukan di dalam negeri, tetapi juga di luar negeri. Antara lain diadakan di PPIA Medan (1988), di Taman Budaya Medan (1989), di Sanggar Malioboro Medan (1995), Simpassri Medan (1996), di Uni Plaza Medan (1996), Galeri 33, Galeri Millineum De Best Jakarta, Galeri Tondi dan di Herford, Jerman (1997). Salah satu lukisan alumni SMA Negeri I Medan ini, yang diberinya judul “Putri Hijau” berhasil menarik perhatian banyak penikmat senirupa di Indonesia. Mengaku tertarik pada senilukis karena didorong oleh kegemarannya membaca dan melihat gambar-gambar di buku komik, Prof. Rasinta bahkan akhirnya membuat sendiri cerita komik yang diberinya judul “Patisumus” dan “Hutan Larangan”. Kini, dalam usianya yang sudah memasuki senja, semangat pak Rasinta dalam melukis tidak pernah hilang. Ia terus melukis dan berkarya. Penggemar puisi Chairil Anwar ini bahkan masih kuat menyetir mobil sendiri. Salut! (susdha)
Kesehatan
WASPADA Minggu 12 Juli 2020
Sakit Pinggang: Penyebab Dan Mengatasinya SAKIT pinggang lebih dari satu macam penyebabnya. Sakit pinggang yang disebabkan oleh kelainan ginjal berbeda rasanya dengan sakit pinggang oleh karena kelainan saraf. Begitu juga sakit pinggang oleh sebab tulang keropos, tumor atau oleh karena sebab rematik. Penyebab Nyeri dan Sakit Pinggang Rasa nyeri pada sakit pinggang berbeda-beda sesuai dengan penyebabnya. Ada (1) Rasa nyeri setempat. Biasanya pasien dapat menunjuk di mana lokasi nyerinya;(2) Nyeri kiriman atau referred pain. Artinya, penyakit sebetulnya dari organ perut, namun nyeri terasa di pinggang;(3) Nyeri yang menjalar atau radicular pain. Rasa nyeri bukan hanya pada satu titik saja, tapi menjalar ke bagian tubuh yang lain. Dan terakhir (4) Nyeri sebab peregangan otot. Sakit pinggang sejatinya berpusat pada tulang belakang atau terutama ruas tulang lumbal yang terganggu. Penyebabnya umum sakit pinggangadalah (1) Sikap salah dan posisi tubuh yang tidak ergonomic. Rasa tidak enak di pinggang, biasanya terlupakan akibat sibuk, duduk terlalu lama, mengangkat beban terlalu berat, terlalu letih, kurang gerak, posisi duduk yang tidak tepat, kegemukan dan mengalami ketegangan mental; (2) Fibrosis tulang, pengerasan tulang belakang, disebut juga bamboo spine (tulang belakang bambu), akibat proses autoimun. Lalu, (3) Spondilitis ankylopoetic, kelainan tulang sejak
muda (umur 20 tahunan); (4) Salah urat pada otot-otot pinggang atau keretakan ruas tulang pinggang, umumnya dijumpai pada orang yang gemuk; (5) Spondylosis lumbalis, bagian dari proses menua (sering pada usia di atas 50 tahun); (6) Arthritis sacroiliaca, radang sendi ruas tulang pinggang, biasanya akibat infeksi kuman Tb; (7) Trauma fisik tulang belakang, akibat terjatuh, kecelakaan; (8) Ketegangan jiwa, lebih bersifat fungsional (stres berkepanjangan, penyakit autoimun, fibromialgia); (9) Akaibat HNP (Hernia Nucleous Pulposus) atau proses melunak dan rusaknya bantalan ruas tulang pinggang. Biasanya disebabkan oleh seringnya mengangkat beban yang berat, mengangkat barang sambil membungkuk, terpeleset, mendorong mobil, banyak dialami pada usia kurang dari 50 tahun. Sakit pinggang muncul akibat terjepitnya akar saraf yang keluar dari antar ruas tulang pinggang pada ruas Lumbal 4-5 (L 4-5) dan tulang ekor Sakrum 1 (S1). Sifat nyeri radiculer, nyeri tusuk menajam, mulai dari pinggang menjalar ke lipatan pantat, lipat lutut, sampai ke tumit dan jari kaki.
Diagnosis Sakit Pinggang Dokter akan melakukan anamnesis (wawancara) dan pemeriksaan fisik, seputar sudah berapa lama sakit pinggang yang Anda alami, riwayat pekerjaan, apa saja pencetus rasa sakit, dan kemungkinan organ di saluran perut atau ginjal yang menyebabkan sakit ke pinggang. Untuk memmastikannya dokter akan melakukan foto rotgen tulang belakang, dimulai foto radiologi biasa, CT Scan dan MRI tulang belakang jika diperlukan. Selain itu dimungkinkan pemeriksaan laboratorium untuk melihat proses infeksi, autoimun, keropos tulang dan keganasan. Sakit Pinggang Akibat Gangguan Ginjal. Sakit pinggang dari ginjal bisa sebab infeksi ginjal (abses) atau adanya batu ginjal. Pada infeksi ginjal, sakit ping-
gang disertai tanda dan gejala infeksi, seperti demam, nyeri kepala, mual dan muntah, serta perubahan pola buang air kecil. Sedangkan pada batu ginjal (biasanya disertai infeksi), keluhan sakit pinggang lebih menonjol disertai rasa nyeri mulas melilit di pinggang yang dapat menjalar ke perut, buah zakar (testis) atau vagina. Sakit pinggang akibat gangguan ginjal tidak bertambah atau berkurang dengan perubahan posisi tubuh. Sedangkan sakit pinggang sebab saraf, tulang, dan otot, rasa nyerinya bertambah atau berkurang dengan perubahan posisi atau aktivitas fisik. Kapan Sakit Pinggang Boleh Dipijat? Tidak semua sakit pinggang boleh dipijat. Dan tidak semua pijatan dapat mengurangi sakit
pinggang, apalagi menyembuhkannya. Jika sakit pinggang akibat tulang keropos, atau jepitan saraf, atau rusaknya ruas tulang belakang akibat penyebaran kanker, dengan pemijatan akan memperburuk kerusakan tulangnya sehinggan akan memperberat keluhan dan gejalanya. Hanya sakit pinggang sebab ketegangan otot, salah duduk, salah tidur, salah berdiri dan salah berjalan, atau pemakaian alas kaki bertumit tinggi, yang umumnya boleh dipijat dan diikuti dengan meredanya gejala sakitnya setelah pemijatan. Jika sakit pinggang tidak mereda setelah pemijatan atau malah bertambah parah, perlu diwaspadai. Mungkin bukan sakit pinggang biasa, dan perlu ditangani secara medis supaya tidak terjadi komplikasi. Terapi Sakit Pinggang Pada prinsipnya penatalaksanaan sakit pinggang akan diobati sesuai dengan penyebabnya. Mulai dengan obat minum, suntikan di lokasi yang sakit, sampai perawatan khusus di rumah sakit. Kalau sakit pinggang yang berasal dari gangguan ginjal, dokter akan melakukan pemeriksaan laboratorium dan USG ginjal dan saluran kemih, kemudian gangguan ginjal akan diobati dan sakit pun akan hilang. Untuk sakit pinggang akibat HNP yang mungkin memerlukan pembedahan. Obat pereda rasa nyeri (analgetik) hanya
berfungsi meredakan rasa nyeri sesaat. Jika penyebannya tidak dihilangkan, rasa sakit pinggangnya akan tetap dirasakan. Jenis sakit pinggang akibat salah posisi tubuh sehingga ada bagian otot yang menegang (spasme), biasanya akan hilang dengan pijatan. Jika sakit pinggang akibat ketegangan jiwa hanya hilang jika ketegangan dapat dikendurkan. Sakit pinggang tidak boleh diabaikan, segera ke dokter Anda jika: (1) muncul mendadak tanpa sebab yang jelas; (2) sakit pinggang yang disertai keluhan lain seperti demam, perut melilit, nyeri dada atau sesak nafas; (3) jika serangan sakit pinggang baru mereda lebih dari tiga hari tanpa minum obat; (4) sakit pinggang menahun; (5) sakit pinggang yang menjalar sampai ke lutut, tungkai dan kaki. Tidak semua sakit pinggang dapat dicegah. Paling mungkin sakit pinggang yang dapat dicegah jika sebab salah dalam sikap dan posisi tubuh, sebab osteoporosis dan akibat penyebaran kanker. Sedangkan pilihan dokter yang dapat Anda kunjungi adalah dokter umum (khususnya bidang akupuntur), dokter spesialis penyakit dalam, dokter sub spesialis reumatologi dan dokter bedah tulang (jika penyebabnya HNP dan traumatik). Semoga artikel ini bermanfaat. (Disadur dari berbagai sumber). * M. Aron Pase, Dokter Spesialis FK-USU/RS HAM
Berjemur Dan Fungsi Paru-paru SEJAK pandemi Covid-19, kita tak jarang mendengar anjuran untuk berjemur di bawah matahari pagi secara rutin. Tapi mungkin tak semua tahu benar apa kaitan dan manfaatnya, terlebih bagi serangan virus Covid-19 yang salah satunya ditandai dengan penurunan fungsi paru-paru yang berkali-kali dipublikasikan lewat gambaran foto. Tindakan berjemur di bawah matahari pagi ini sebenarnya bukanlah juga hal baru karena anak bayi pun selalu dianjurkan untuk melakukannya lewat si ibu. Benar bahwa keterkaitannya juga menyangkut fungsi vitamin D yang mungkin lebih dikenal lekat dengan manfaatnya bagi kesehatan tulang. Bersama-sama dengan kalsium, vitamin D berfungsi utama sebagai penjaga kesehatan tulang, itu sudah sering juga dibaca atau ketahui. Begitupun, fungsi vitamin D bukanlah hanya terbatas dalam masalah itu saja. Selain terhadap tulang, ternyata vitamin D berfungsi juga terhadap penjagaan kesehatan paruparu dan beberapa organ lainnya seperti ginjal. Terkait dengan anjuran yang marak di saat pandemi ini, tentu kita harus benar-benar tahu manfaatnya yang sedikit banyak bisa berguna buat linilini pencegahan untuk mengurangi faktor resiko yang mungkin tak juga mudah dihindari di tengah ketidakpastian kondisi sekarang di antara pilihanpilihan yang ada. Menelusuri Manfaat Vitamin D Sebagai salah satu jenis vitamin yang mungkin tak sepopuler vitamin C atau B kompleks yang lebih lazim menjadi suplemen rutin, vitamin D merupakan salah satu vitamin yang wajib
dengan bahan-bahan kimia yang terkandung di kulit, vitamin D akan dipicu untuk berproduksi. Inilah makanya tindakan berjemur sangat dianjurkan, dan tak perlu berlama-lama, sekitar 5-15 menit pencahayaan ultraviolet secara langsung umumnya dianggap cukup untuk produksi vitamin D khususnya dalam keperluan fungsi bentuknya sebagai vitamin D3 tadi. Lewat mekanisme fotosintesis, paparan sinar matahari akan mengubah 7-Dehydrocholesterol (7-DHC) yang tersebar di kulit menjadi provitamin D3 yang lebih lanjut akan diubah menjadi vitamin D3 lewat proses isomerisasi oleh picuan panas tadi.
dikonsumsi dan termasuk dalam vitamin yang larut dalam lemak. Dari sifatnya sendiri, vitamin D ini selain sebagai suplemen juga bekerja sebagai hormon yang berperan dalam penyerapan kalsium dan fosfor sebagai salah satu penyusun tulang manusia. Secara keseluruhan, asupan vitamin D yang tidak optimal dapat menyebabkan banyak masalah tulang termasuk kelainan tulang belakang, kaki dan tengkorak, kerapuhan tulang, radang sendi, kelemahan otot serta kelainan tulang pada orang dewasa. Karena itulah, vitamin D memang mutlak diperlukan bagi anak-anak dalam masa tumbuh kembang mereka, buat pembentukan tulang dan gigi yang normal dan sempurna. Pada usia dewasa pun, kecukupan asupannya sangat perlu dijaga karena bisa mencegah problem-problem tulang akibat faktor degeneratif/penurunan
fungsi karena proses penuaan seperti osteoporosis (penghancuran tulang) dan juga osteoarthritis (peradangan sendi). Dan yang banyak luput dari pengetahuan banyak orang, sama seperti vitamin C, vitamin Dpun sebenarnya punya peran dalam meningkatkan imunitas tubuh. Lalu, vitamin D ini pun terbagi atas beberapa bagian lagi, di antaranya vitamin D2 yang juga disebut ergocalciferol dan biasa diperoleh dari makanan, serta vitamin D3 (cholecalciferol) yang disintesis kulit sebagai perisai dari serangan cahaya matahari yang panas. Selain itu ada juga vitamin D5 yang banyak dijumpai dalam vitamin D tiruan (bukan alami dari sumber-sumber sayuran dan bahan lain). Jenis vitamin D3 (cholecalciferol) inilah yang lantas punya kaitan dengan penjagaan fungsi paru-paru dan kegiatan berjemur secara rutin
tersebut. Namun tentu untuk menjaga asupannya, bukan hanya berjemur saja satu-satunya yang harus dilakukan. Sebagaimana vitamin lain, ingat bahwa sumber vitamin D, walaupun bisa didapat dari berbagai suplemen atau produk-produk jadi yang mengandung vitaminnya, tetaplah bisa didapat paling baik dari sumber-sumber alami seperti minyak ikan, produk susu seperti dalam mentega, serta kuning telur. Sumber-sumber lainnya adalah dari beberapa jenis ikan seperti ikan salmon, tuna, sarden dan juga terkandung di dalam minyak sayur. Kembali ke vitamin D3, vitamin D jenis ini memang secara alami memerlukan bantuan penyinaran sinar ultraviolet oleh tubuh untuk memproduksinya secara optimal. Ketika sinar ultraviolet B dari matahari berinteraksi
Vitamin D dan Fungsi Paru-Paru Sejumlah riset yang sudah pernah dipublikasikan dalam kaitan vitamin D terutama D3 dengan fungsi dan kesehatan paru-paru menitikberatkan banyak hal dari fungsinya mencegah eksaserbasi serangan asma hingga membantu fungsi paru-paru untuk bekerja secara normal dalam melindunginya dari cedera dengan meningkatkan pembersihan saluran pernafasan hingga ikut memicu sistem imunitas dalam membantu perlawanan terhadap infeksi oleh virus, bakteri dan mikroorganisme lain yang berpotensi menyebabkan penyakit karena menyerang paru-paru. Dalam salah satu riset yang pernah dilakukan, konsumsi vitamin D alami dari berbagai sumber utama dianggap dapat memperbaiki kerusakan sekaligus remodelling dengan efek yang sangat baik pada paruparu dengan adanya perubahan tertentu pada peningkatan aliran darah. Walaupun masih ada beberapa publikasi yang tidak
sepenuhnya terbukti secara signifikan, dan batas dosis optimal suplementasinya masih secara relatif berbeda, rata-rata publikasi tadi memang memberikan dampak positif yang sama terhadap pengaruh vitamin D khususnya D3 terhadap perbaikan fungsi paru-paru. Paling tidak, ada anggapan yang lebih pasti terhadap fungsi vitamin D3 ini dalam kaitannya ke efek pertumbuhan dan perbaikan sel, sehingga keperluan asupannya dianggap sangat bermanfaat untuk fungsi dan kesehatan paru-paru, selain juga sejumlah organ lain seperti ginjal ataupun jantung. Sekarang, fungsi vitamin D agaknya memang sudah jauh berkembang ketimbang hanya menyangkut pada kesehatan, pertumbuhan dan pertahanan terhadap tulang lewat penyerapan kalsium dan fosfor yang selama ini lebih populer diketahui kalangan awam. Kecukupan suplementasinya sendiri bisa diperoleh dari sumber-sumber alami berbagai produk, namun begitu ada sejumlah hal yang harus diingat terkait kepentingan anjuran berjemur di tengah pandemi ini, juga soal seberapa banyak konsumsi yang dianjurkan. Tindakan berjemur yang dianjurkan seperti yang dibahas di atas tak perlu berlama-lama, tapi cukup 5-15 menit dan haruslah di bawah sinar matahari pagi yang tidak melewati jam 10 pagi karena adanya perbedaan sinar ultraviolet di siang hari, dan tentu bukan berarti cukup hanya dengan berjemur, vitamin D tetap diperlukan asupannya lewat makananmakanan alami yang banyak mengandung bahannya, juga tak boleh sampai berlebihan terlebih bila dikonsumsi dalam bentuk suplemen. * dr. Daniel Irawan
B7 INFO KESEHATAN
Minum Susu Mentah Bisa Sebabkan Penyakit SUSU sapi dianggap sebagai minuman paling sehat, banyak yang meminumnya saat dingin ataupun tanpa dimasak (mentah), namun sebuah penelitian menyebut bahwa meminum susu mentah dapat menyebabkan penyakit. Dikutip Indian Express, sebuah penelitian menemukan bahwa minum susu mentah atau tanpa dimasak dapat menyebabkan beberapa penyakit serta penyakit yang ditularkan melalui makanan, selain itu susu mentah juga disebut menjadi sumber infeksi bakteri dalam tubuh. Penelitian yang dilakukan di Universitas California, Davis ini meneliti lebih dari 2000 sampel susu dari berbagai bagian di Amerika Serikat, termasuk susu mentah dan susu yang dipasteurisasi dengan berbagai cara. Ditemukan bahwa susu mentah memiliki prevalensi tertinggi mikroba resisten antibiotik ketika dibiarkan pada suhu kamar. Bakteri dengan gen yang kebal antimikroba, jika ditularkan ke patogen, memiliki potensi untuk menjadi “superbug,” sehingga obat-obatan farmasi untuk mengobati infeksi atau penyakit tidak lagi berfungsi. Menurut Centers for Disease Control atau Pusat Pengendalian Penyakit Amerika, setiap tahun, hampir tiga juta orang mengembangkan infeksi yang kebal antibiotik, dan lebih dari 35.000 orang meninggal. “Namun, para peneliti menyatakan bahwa penelitian ini tidak memiliki niat untuk menakut-nakuti orang, melainkan untuk mendidik mereka. Jika Anda ingin terus minum susu mentah, simpanlah di lemari es Anda untuk meminimalkan risiko berkembangnya bakteri dengan gen yang kebal antibiotik,” kata pemimpin penelitian, Jinxin Liu, seorang peneliti postdoctoral di Departemen Ilmu dan Teknologi Pangan di University of California Davis. “Studi kami menunjukkan bahwa dengan penyalahgunaan suhu dalam susu mentah, baik disengaja atau tidak, dapat menumbuhkan bakteri ini dengan gen resistensi antimikroba,” lanjutrekanpenulisjurnalMicheleJay-Russell,penelitimikrobiologi dan manajer di UC Davis Western Center for Food Keamanan. Jay-Russell mengatakan bakteri dengan gen resistensi antimikroba ini tidak hanya akan merusak tapi juga akan berisiko sangat tinggi jika tidak ditangani dengan benar. (net/m33)
Waspada/Ist
TABIB Birju menunjukkan beberapa bentuk obat herbal yang berasal dari kayu nyelu.
Ini Cara Pengobatan Birva Tradisional RAMUAN kayu nyelu kian menjadi salah satu ramuan tradisional yang mulai digemari para pria dewasa. Pasalnya, tanaman ini dinilai berkhasiat mengembalikan keperkasaan pria yang hilang akibat gangguan seksual seperti ejakulasi dini, lemah syahwat hingga impotensi total selama kurang lebih tujuh hari. Salah satu toko pengobatan yang menjual ramuan ini yakni Pengobatan Birva Tradisional. Toko yang sudah berdiri sejak tahun 2003 ini pun sudah memiliki izin STPT Sumut No. 442/ 212.80/IV/2018.IZIN (BKO): 0038/SP3T-Sumut/XI/2012. Pemilik Pengobatan Birva Tradisional, Tabib Birju mengatakan jika pengobatan ini sudah terbukti memberikan kesembuhan permanen untuk usia muda dan tua. Penyembuhan yang dilakukan juga tanpa urut, suntik, vakum, dan mantra, serta tanpa efek samping. ”Jumlah penderita keluhan seksual yang diobati sudah banyak, mulai dari pria remaja sampai dewasa kembali perkasa dalam tujuh hari setelah meminum kayu nyelu. Kalau saya katakan jika tingkat kesembuhannya bisa 70 hingga 90 persen,” tegasnya, Kamis (9/7). Ditegaskan, tidak ada gangguan seksual yang tidak bisa disembuhkan. “Semua gangguan seksual mulai dari ejakulasi dini, lemah syahwat, impotensi sampai lemah akibat penyakit seperti diabetes, jantung dan lainnya,” jelas Birju sembari berkata yang ingin mengetahui informasi lebih lanjut bisa menghubungi nomor 081361691789. “Metode pengobatan di sini dengan cara terapi dan ramuan herbal, serta hasilnya yakni penyembuhan permanen. Pengobatan juga bisa untuk usia tua dan muda,” tambahnya. Birju juga menambahkan jika khasiat ramuan kayu nyelu bukan sekadar mendongkrak keperkasaan pria saja. “Namun juga mampu menjaga stamina tubuh tetap fit, sehingga pria bisa melakukan ‘hubungan’ secara maksimal. Kantor Birva Tradisional terletak di Jalan K.L Yos Sudarso No. 126 Pulo Brayan Kota atau 100 meter sebelum Rumah Sakit Martha Friska Medan,” tukasnya. (m33)
Kenali Gejala Bulimia Nervosa Di Sekitar Kita Gangguan makan bisa dijumpai pada orang-orang di sekitar kita. Gangguan makan bisa mengenai siapa saja dan status sosial manapun juga. Bulimia nervosa termasuk gangguan makan yang sering dijumpai. Banyak tokoh-tokoh terkenal yang mengalami hal ini, antara lain Lady Diana, Margaux Hemingway, Calista Lockhart, dan lain-lain. Penderita bulimia nervosa biasanya merasa malu dan jijik dengan dirinya dan pada akhirnya tidak memberitahukan masalah yang dialaminya. Oleh karenanya penting bagi orang-orang di sekitar untuk menyadari gangguan yang dialami oleh penderita dan mendukung penderita untuk menjadi terbuka Pengertian Bulimia nervosa adalah gangguan makan yang ditandai oleh serangan berulang perilaku makan berlebih dan preokupasi berlebihan perihal berat badannya, sehingga pasien menggunakan cara sangat ketat untuk mengurangi efek ‘menggemukkan’ dari makanan. Penderita yang mengalami bulimia mengalami dua periode, yaitu periode saat penderita mengonsumsi makanan dalam porsi yang banyak dengan waktu yang sangat singkat serta tidak terkontrol (binge) dan diikuti dengan periode kompensasi atas konsumsi berlebihan tersebut (purging). Konsumsi makanan yang tidak terkontrol dalam jumlah
banyak biasanya dilakukan karena penderita merasa sedih, lapar, danstres.Sementara,kompensasibiasanyadilakukankarenapenderita merasa bersalah, malu, dan takut berat badannya bertambah atau bentukbadannyaberubah.Beberapakompensasiyangbiasadilakukan adalahmemuntahkanmakananyangtelahdikonsumsi, menggunakan obat pencahar, melakukan olahraga berlebihan, atau kombinasi lainnya. Pada akhirnya perilaku binge dan purging tersebut menjadi suatu siklus yang terus-menerus dilakukan oleh penderita. Gangguan ini sering terjadi pada perempuan muda usia remaja hingga awal dewasa. Gejala-gejala Klinis *Adanyakejadian-kejadianmengonsumsimakanandalamjumlah banyak secara cepat dan tidak terkontrol (binge eating). Individu mengonsumsi makanan lebih dari orang normalnya dan dalam waktu periode dua jam serta diikuti dengan perasaan kehilangan kendali. * Adanya perilaku-perilaku kompensasi yang tidak sesuai untuk mengindari kenaikan berat badan secara terus-menerus, misalnya, memuntahkan makanan, berolahraga secara berlebihan, pengunaan obat pencahar, puasa secara berlebihan, dan sebagainya. * Bentuk badan dan berat bedan dapat memengaruhi evaluasi diri individu.
* Tidak muncul secara spesifik dengan kejadian anorexia nervosa. * Perilaku makan yang diterapkan muncul setidaknya satu kali seminggu dalam periode tiga bulan. Penyebab bulimia nervosa Penyebab dari bulimia nervosa tidak diketahui secara pasti. Beberapa faktor yang berpengaruh antara lain : * Genetik, memiliki anggota keluarga yang mengalami masalah gangguan makan dapat meningkatkan risiko seseorang mengalami bulimia karena penurunan gen dari keluarga. Individu yang lebih pencemas, memiliki keberhargaan diri yang rendah, atau perfeksionis juga lebih mungkin untuk mengalami bulimia. * Masalah emosional dan psikologis, stres dan kejadian traumatis juga dapat menjadi faktor yang memengaruhi perkembangan bulimia. Selain itu, evaluasi diri yang negatif mungkin dapat menjadi faktor seseorang mengalami bulimia. * Sosial, kritik mengenai bentuk badan dari orang-orang sekitar ataupun tuntutan pekerjaan (contoh, model) dapat menjadi salah satu penyebab seseorang mengalami bulimia Penatalaksanaan * Psikoterapi, beberapa jenis psikoterapi yang biasanya diberikan adalah:
* Terapi keluarga, membantu orangtua untuk menghentikan anaknya untuk melakukan perilaku makan secara tidak sehat, membantu anak untuk dapat mengontrol pola makannya, serta membantu keluarga untuk menghadapi masalah pada perkembangan anak dan keluarga karena bulimia. Anak-anak di bawah 18 tahun dapat dibantu menggunakan terapi ini. * Psikoterapi interpersonal, meliputi mendiskusikan masalahmasalah dalam hubungan penderita dengan orang-orang terdekat, meningkatkan komunikasi, dan kemampuan menyelesaikan masalah penderita. * Terapi perilaku kognitif, membantu membuat pola makan penderita menjadi normal kembali, serta membantu mengidentifikasi perilaku dan keyakinan negatif dan tidak sehat yang dimiliki dan menggantinya menjadi lebih positif dan sehat. * Medikasi, berupa antidepresan yang dapat mengurangi gejala dari bulimia. * Rawat inap, jika penderita sudah mengalami efek dari gangguan yang parah hingga memengaruhi fisiknya, seperti malnutrisi, dan sebagainya. Edukasi nutrisi, membantu membentuk pola makan yang benar. * Dr.dr. Elmeida Effendy, MKed, Sp.KJ (K), Departemen Psikiatri FK USU
B8
&
Ralph & Russo Gunakan Avatar Pamerkan Koleksi Busana Baru
WASPADA Minggu 12 Juli 2020
Rekomendasi Ahli Untuk Perbaiki Tekstur Kulit Kasar
Apa pun musimnya, selalu ada cara mengatasi masalah tekstur kulit akibat berbagai masalah mulai dari jerawat, atau alergi. Ahli dermatologi bersertiikat Rumah mode asal Inggris Ralph mengenal batas.” dan Direktur Penelitian Kosme& Russo untuk pertama kalinya meMengenakan gaun adibusana, tik dan Klinis di Departemen mamerkan koleksi adibusana (couture) Hauli yang tampak nyata seperti Dermatologi he Mount Sinai karyanya menggunakan model avatar berpose di antara tembok Petra Hospital, Joshua Zeichner; dalam Couture Fashion Week 2020 dengan mengenakan gaun sutera digelar secara digital. Avatar ini dinamai berwarna biru pucat dengan ornadokter kulit bersertiikat sekaHauli, nama berasal dari bahasa Swahili men bebatuan di bagian leher, ligus pendiri Tone Dermatoyang berarti kekuatan dan kekuasaan. dada hingga pinggang dengan pola logy; Caroline Robinson serta “Dinamai dalam bahasa Swahili cut-out. ahli dermatologi Paul Jarrod tradisional yang berarti kekuatan dan Untuk Tembok Besar China, Frank memiliki tips untuk kekuasaan, Hauli sekaligus berakar pada Hauli tampak berpose mengenamembantu memerangi asal-usul Afrika dan cerminan umat kan gaun panjang berekor (ishtail tekstur kulit yang tidak manusia, tentang wanita cantik dan dress) berbahan organza merah rata pada wajah dan inspiratif yang membawa keberanian muda dengan motif loral. Untuk dan perubahan positif ke keempat pen- koleksi Adibusana Musim Gugurtubuh Anda. juru dunia,” tulis Ralph & Russo dalam Musim Dingin 2020/2021 ini, Ralph Berikut tips mepernyataan melalui laman resminya. & Russo banyak menggunakan reka dikutip dari Melalui Hauli, Tamara Ralph setehnik jahit dan aplikasi loral Real Simple: laku Direktur Kreatif Ralph & Russo di atas material dari kain tafeta, 1. Masukkan menghadirkan koleksi busana yang sutera, tulle, hingga tweed. Warna pembersih eksterinspirasi dari tujuh lokasi keajaiban warni yang cerah seperti kuning foliasi ke dalam dunia, dari Tembok Besar China hingga keemasan, biru, lavender, hingga rutinitas Anda Taj Mahal. Ralph & Russo menggunakan fuschia banyak digunakan dalam Hauli untuk mengajak semua pecinta koleksi ini Baik itu exfoliamode melalui masa-masa sulit di selu“Masing-masing terdistorsi, tor isik atau kimia, ruh dunia, sambil menikmati keindahan kabur seperti warna air, dan dicetak bahan-bahan ini tujuh keajaiban dunia. secara digital. Koleksi ini menenmembantu menghi“Musim ini semua orang kami tang singularitas, menjembatani langkan sel-sel mati undang untuk mengambil bagian kesenjangan antara teknologi dan dari permukaan kulit dalam pengalaman khusus, saat kami elemen,” tulis pernyataan rumah untuk mencerahkan mengungkap koleksi adibusana Musim mode itu.(ant) kulit dan meningkatkan tekstur menuGugur-Musim Dingin 2020/2021 melalui lensa teknologi,” tulis pernyataan itu. rut Zeichner. Ini adalah pertama kalinya rumah Pilih produk yang mengandung ANT/RALPHANDRUSSO.COM mode mewah tersebut menggelar perpartikel pengelupas lembut sehingga tunjukkan secara digital dengan model tidak akan mengganggu lapisan kulit Model avatar Hauli mengenakan karya avatar. “Ini bukan sekedar pertunjukkan Ralph & Russo untuk koleksi Couture luar, dan bahan lain seperti lavender, digital pertama bagi kami, namun kami Fall-Winter 2020/2021. dan ekstrak rumput laut untuk memingin mewakili dunia seni yang tidak bantu menyeimbangkan kulit. 2. Pilih pengelupasan kulit kimia “Saya lebih suka pengelupasan kimia pada kulit secara lembut daripada pengelupasan isik karena itu menciptakan lebih sedikit gesekan dan Direktur kreatif rumah dikutip laman Women Wear Konsep ini mendapat peradangan dan memiliki hasil yang mode Dior, Maria Grainspirasi dari hÈ‚tre de la Daily. zia Chiuri membuat versi Pagelaran busana adibu- Mode, teater keliling busana lebih seragam,” kata Dr Robinson. miniatur koleksi adibusana miniatur yang dirancang sana secara isik dibatalkan Dia merekomendasikan produk yang (haute couture) Dior untuk untuk musim ini akibat pan- Chambre Syndicale de la memiliki campuran asam alfa dan beta Musim Gugur/Musim DiCouture Parisienne setelah demi COVID-19, sehingga hidroksi atau Anda dapat menggunangin 2020 (Autumn/Winter Chiuri kemudian memutus- Perang Dunia II untuk kan masker semalam untuk memper2020). kan untuk membuat koleksi menghidupkan kembali baiki dan mengelupas kulit Anda saat Koleksi adibusana ini di- miniatur ini supaya mudah industri yang rusak akibat Anda tidur. ilhami tokoh-tokoh perem- dibawa dan ditampilkan di perang. 3. Jangan remehkan pelembap puan surealis seperti Dora Dior Haute Couture Atemana saja. Zeichner mengatakan, tingkat hiMaar, Leonora Carrington liers membuat dua set dari Selama lockdown, saya dan Lee Miller. Chiuri 37 koleksi pakaian, masing- drasi kulit mulai menurun pada paruh melihat banyak artikel menampilkan busana dalam tentang dunia digital, tetapi masing memiliki versi kedua hari, menyebabkan kekeringan, skala mini yang dikenakan miniatur dengan ukuran 40 pengelupasan, dan tekstur kasar. Dia jujur, fesyen tidak hanya pada manekin seukuran persen dari ukuran aslinya. digital. Ini bukan sesuatu menyarankan Anda menggunakan boneka Barbie dan di tata yang hanya bisa Anda lihat. “Semua gaun miniatur itu pelembap yang mengandung bahandengan setting menyerupai Anda harus menyentuhbenar-benar gaun adibumarkas Dior di Avenue sana. Kami membuatnya da- bahan penenang seperti niacinamide, nya, Anda harus melihat atau masker yang dapat digunakan Montaigne, Paris. pengerjaan, terutama dalam lam proporsi nyata dengan “Berpikir tentang kreatekstil asli, dengan keahlian sebagai pelembap dan krim mata, atau adibusana,î jelasnya. tivitas, bermimpi, sangat nyata,” kata Chiuri.(ant) “Dengan cara ini kami pelembap khusus untuk kulit yang ANT bagus, karena itu memberi dapat mengirim koleksi ini berjerawat. ke klien kami di seluruh Seorang penjahit mengerjakan koleksi adibusana Dior versi miniatur Anda harapan untuk masa 4. Jangan lupa lembapkan tubuh depan,” kata Chiuri seperti dunia,” tambah Chiuri. untuk Autumn/Winter 2020. Sama seperti wajah Anda, tek-
Dior Buat Versi Miniatur Koleksi Autumn/Winter 2020
-ANT/PIXABAY Ilustrasi.
stur kulit tubuh Anda bisa menderita jika tidak dilembapkan dengan benar. Robinson merekomendasikan produk mengandung gliserin, asam lemak, dan mikrodroplet untuk membantu mendukung penghalang kulit. 5. Perbaikan dengan retinol Retinol mungkin merupakan bahan yang paling banyak dipelajari untuk memperbaiki penampilan garis-garis halus dan kerutan,” kata Dr. Zeichner. Dia menyarankan produk serum retinol di malam hari sebelum tidur untuk membantu merangsang pergantian sel dan produksi kolagen saat Anda tidur. 6. Jangan lupa tabir surya Paparan sinar matahari terus menerus bisa menyebabkan banyak masalah pada kulit, termasuk kulit kusam, warna tidak merata, garis-garis halus, perubahan tekstur, dan peningkatan risiko kanker kulit, itulah sebabnya mengapa tabir surya sangat penting, kata Dr. Robinson. Dia merekomendasikan tabir surya SPF 30 atau lebih tinggi, spektrum luas, dan tahan air. 7. Minta bantuan dokter kulit Anda bisa berkonsultasi dengan dokter kulit Anda tentang produk dan perawatan untuk membantu meningkatkan tekstur kulit Anda, termasuk mikrodermabrasi, microneedling, kulit yang lebih kuat, atau bahkan perawatan laser.(ant)
Rendang Dan Sambal Balado Nan Lezat Teks & Foto : Anum Saskia
Rendang
Soto padang instan.
KULINERAN Rendang, serasa tidak ada bosannya. Apalagi rendang dari Dapur Uni Dewi ini yang enak dan lezat dinikmati langsung atau menjadi menu tambahan pada makanan lain seperti lemang pulut. Bumbu rendangnyapun bisa menambah lezatnya lontong atau nasi hangat yang akan disantap saat lauk pauk lain belum tersaji. Bisa jadi menu andalan, karena daging dan bumbu, membuat penggiat kuliner, Risma Dewi berinovasi agar makanan khas PadangSumatera Barat ini, bisa dijadikan ajang bisnis dan dinikmati semua orang. Perempuan yang aktif di Organisasi Forum Komunikasi Muslimah Indonesia(FKMI) Sumut diketuai Hj Revita Lubis dan Sie UKM, Novit, Jumat (10/7) mengakui jika rendang buatannya sudah dikirim sampai ke Pulau Jawa. Itulah sebabnya, kata dia, dalam teknik pengemasan menggunakan vakum agar kualitas rendang tetap
terjaga. Dalam hal pemasaran, ia mengandalkan WhatssApp di nomor: 0813-7427-7678. Selain itu ia juga mengandalkan sosial media yang seluruhnya dicantumkan di kemasan rendang dengan Brand Dapur Uni Dewi. “Dapur Uni Dewi sudah jadi brand sejak saya tinggal di Padang-Sumbar. Nah, setelah pindah ke Medan, usaha ini berlanjut hingga sekarang,” paparnya. Lalu, apa yang membuat rendang Dapur Uni bisa populer? “Selain promosi dari teman untuk teman, saya juga sudah masuk ke link online shopee. Intinya, tidak mau menyerah dengan usaha yang kita rintis sambil menerima masukan dan saran atas cita rasa masakan,” paparnya. Cobalah dendeng buatannya yang diolah mengandalkan bumbu. Sedangkan daging yang digunakan adalah daging segar. “Jika penasaran de-ngan bumbu khas Dapur Uni
Dewi, ini bahan yang dia gunakan. Bahan dendeng untuk ungkap antaranya, daging segar 1kg, bawang putih 70gr, jahe 7gr, lengkuas 30 gr,kunyit 3 gr, tumbar 10 gr, kemiri 4 gr dan garam. Sedangkan, bahan lain, ada cabe merah 1/4, bawang merah 100 gr dan air kelapa 1000 ml/ dr 2 butir kelapa. Semua bahan diolah untuk membuat dendeng. Dengan komposisi bumbu selengkap itu, tentu sangat mendukung cita rasa. Bagaimana dengan rendang? Pastilah menu yang satu ini tak kalah lezat. Mengapa? Sebab aneka bumbu dan daging segar yang digunakan tetap mengandalkan kualitas. Kata dia, proses pembuatan dengan mengandalkan bumbu dan kelapa terbaik, akan menghasilkan rendang yang sempurna. Sehingga rasa, warna dan lama penyimpanan akan mempenga-ruhi. “Saya selalu mengandalkan santan dan bumbu
agar rendang sempurna dan tahan dalam kemasan untuk dipasarkan,” katanya. Nah, daripada penasaran, bolelah memesan masakan khas padang olahan Risma Dewi. Kita di rumah saja, rendang dan balado siap datang.
Dendeng lambok ijo.
Risma Dewi Owner Dapur Uni Dewi.
Dendeng lambok/Dendeng kriuk.