Waspada, Rabu 11 Maret 2020

Page 1

Harga Eceran Rp4.000,-

Lagi, Thailand Tangkap Kapal Nelayan Aceh IDI (Waspada): Belum selesai kasus KM Perkasa Mahera dan KM Voltus bersama 33 nelayan, kini giliran KM Tuah Sulthan TSB 02 - 2016 GT 45 asal Aceh Timur dikabarkan kembali ditangkap pihak keamanan laut negara Thailand, Senin (9/3) sore. Hingga kini, nahkoda bersama 28 anak buah kapal (ABK) masih ditahan untuk menjalani proses hukum di negeri itu. Lanjut ke hal A2 kol. 1

Demi Kebenaran Dan Keadilan

WASPADA Harian Umum Nasional Terbit Sejak 11 Januari 1947. Pendiri: H. Mohd. Said (1905 - 1995), Hj. Ani Idrus (1918 - 1999) ISSN: 0215-3017

RABU, Legi, 11 Maret 2020/16 Rajab 1441 H

No: 26617 Tahun Ke-73

Terbit 16 Halaman

Korban Terjun Bebas Di Thamrin Plaza Mahasiswa MEDAN (Waspada): Identitas Mr X yang terjun bebas hingga tewas di Thamrin Plaza diketahui bernama Steven Johan, 18, warga Jl. Platina No.74, Lingkungan III, Kel. Titi Papan, Kec. Medan Deli. “Korban merupakan seorang mahasiswa STMIK Time,” kata Kapolsek Medan Area Kompol Faidir Chaniago, Selasa (10/3). Lanjut ke hal A2 kol. 4

Imbas Corona, Saudi Batasi Shalat Jumat Jadi 15 Menit

Pasien Positif Corona Bertambah Jadi 27 Orang

RIYADH, Arab Saudi (Waspada): Pemerintah Arab Saudi akan membatasi durasi shalat Jumat, termasuk khotbah, tak lebih dari 15 menit. Ini merupakan upaya pencegahan virus corona di negara kerajaan tersebut. Dilansir Saudi Gazette, Selasa (10/3/2020), Menteri Urusan Islam Arab Saudi Dr Abdullah Al Sheikh mengeluarkan arahan untuk mengambil sejumlah tindakan sementara terkait dengan salat, sebagai bagian dari pencegahan terhadap wabah virus corona. Hal ini termasuk waktu antara panggilan salat pertama (azan) dan kedua (ikamah) menjadi hanya 10 menit di semua masjid di Arab Saudi. Dalam pernyataan yang dirilis di twitter Kementerian pada Senin (9/3), Menteri juga memberi arahan agar waktu maksimal untuk melaksanakan khotbah dan salat Jumat tak lebih dari 15 menit. Ada juga instruksi untuk menghentikan acara buka bersama, menghentikan pemberian makanan dan minuman di tempat jemaah berkumpul, termasuk mencegah iktikaf. Dalam Twitter Kementerian, @Saudi_MoiaEN Dr Abdullah juga memerintahkan kegiatan belajar mengajar Al Qur’an dan dakwah di setiap masjid di Arab Saudi ditunda sampai pemberitahuan lebih lanjut. Ini semua dilakukan untuk keamanan umat dan pencegahan Corona. Setiap masjid di Arab Saudi juga harus menyediakan hand sanitizer dan sterilisasi sajadah dan karpet untuk pencegahan virus bernama Covid-19 itu. Kegiatan Perkantoran Ditangguhkan Pemerintah Arab Saudi juga mengeluarkan edaran penangguhan kegiatan perkantoran

JAKARTA (Waspada): Juru bicara pemerintah untuk penanganan virus corona (covid-19) Achmad Yurianto mengumumkan, pasien positif corona bertambah delapan orang hingga saat ini jadi 27 kasus. Dari delapan orang ini, satu pasien atau kasus 27 belum diketahui tertular dari cluster Jakarta atau sebagai imported case. MenurutYuri, pasien kasus 27 ini adalah seorang laki-laki berusia 33 tahun. Kondisi pasien saat ini stabil. Namun, dia mengaku belum bisa mengategorikan kasus 27 ke dalam kelompok mana. “Kami menduga ini local transmission, yang sedang kami tracking sumbernya. Karena bukan imported case dan tidak jelas bagian cluster yang lain,” kataYuri kepada wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (10/3). Sementara, sebutYuri, tujuh pasien baru lainnya merupakan bagian dari subcluster Jakarta dan imported case. Rinciannya adalah kasus 20, perempuan 70 tahun yang menjadi subcluster Jakarta. Kemudian kasus 21 yang merupakan perempuan 47 tahun juga masuk subcluster Jakarta. Selanjutnya kasus 22, berusia 36 tahun yang masuk dalam imported case. Pasien lainnya yang masuk imported case adalah kasus 23. “Kondisinya saat ini menggunakan ventilator, karena faktor komorbit cukup banyak. Kondisi stabil,” ujar Yuri. Pasien lain yang masuk dalam imported case adalah kasus 24, laki-laki berusia 46 tahun serta dua warga negara asing (WNA), kasus 25 (perempuan 53 tahun) dan kasus 26 (laki-laki 46 tahun). Setelah penambahan 8 pasien baru hari ini, total pasien positif corona di Indonesia menjadi 27 orang. Mereka kini tengah menjalani perawatan

Lanjut ke hal A2 kol. 4

AP

Lanjut ke hal A2 kol. 4

SUASANA sepi terlihat di Alun-alun St Marks di Venesia, Italia, Senin (9/3/2020).

Italia Ditutup Total ROMA, Italia (Waspada): Perdana Menteri Italia Giuseppe Conte mengumumkan penutupan seluruh negara dalam upaya mereka memerangi wabah virus corona mulai Selasa (10/3/2020) waktu setempat.

Roma saat ini mengumumkan 9.172 kasus positif virus dengan nama resmi Covid-19 ini, dengan 463 orang meninggal dan 724 orang dinyatakan sembuh. Jumlah infeksi tersebut

melonjak setelah pada Minggu (8/3/2020) Pemerintah “Negeri Piza” melaporkan angka penularan masih berjumlah 7.375 orang. Adapun kematian karena

virus corona juga berkembang secara signifikan, dari yang semula 93 orang menjadi 463 orang. Jumlah itu menjadikan Italia negara di luar China dengan kasus kematian terbanyak.

Dalam pernyataannya di televisi, PM Conte menerangkan bahwa “segala kebiasaan Italia saat ini harus berubah” di tengah merebaknya virus corona. “Kita mendapatkan la-

poran mengenai berkembangnya kasus baik dalam infeksi, ... maupun kematian,” ujarnya, seperti dilansir BBC, Senin (9/ 3/2020). Upaya penutupan yang

dilakukan pemerintah pusat antara lain yaitu bakal melarang kegiatan yang menyedot publik dalam skala besar. Termasuk di Lanjut ke hal A2 kol. 4

2 Begal Sadis Ditembak BELAWAN (Waspada): Empat pelaku begal sadis yang sempat melukai korbannya, diringkus personel Reskrim Polres Pelabuhan Belawan, Selasa (10/3) dinihari. Dua di antaranya terpaksa ditembak karena berusaha melarikan diri saat hendak ditangkap. Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Dr MR Dayan, SH, MH didampingi Kasat Reskrim AKP Jerico dan Kapolsek Medan Labuhan Kompol Edi Safari,menyebutkan, para pelaku ditangkap berdasarkan adanya laporan korban begal ibu dan anaknya di Jl. KL. Yos Sudarso, Kel. Tanjungmulia, Kec. Medan Deli, tepatnya di depan Kampus Potensi Utama dan sempat menjadi viral di media sosial. “Pelaku berhasil diringkus dari lokasi berbeda berdasarkan rekaman CCTV aksi mereka yang membegal seorang ibu dan anak di depan Kampus Potensi Utama Jl. KL Yos Sudarso 4 hari lalu,” ujar AKBP Dayan. Modus para pelaku, kata Dayan, yakni dengan cara menendang ibu yang sedang membonceng anaknya. “Dua orang bertugas menedang korban dan dua lagi mengambil Lanjut ke hal A2 kol. 4 Waspada/Andi Aria Tirtayasa

Antara

KAPOLRES Pelabuhan Belawan AKBP MR Dayan menginterogasi satu bandit jalanan yang berhasil ditangkap, saat menggelar ekspos hasil tangkapan, di aula Polres Pelabuhan Belawan, Selasa (10/3).

BPJS Batal Naik, Iuran Bulan Depan Diusulkan Gratis

RAZIA ASN: Sejumlah Personel Satpol PP melakukan razia penertiban Aparatur Sipil Negara yang keluar kantor saat jam dinas, di Komplek Pusat Perkantoran Kabupaten Aceh Timur, Aceh, Selasa (10/3/2020).

Jamdatun Perlu Dilibatkan Dalam Penyelesaian PKB4

Seluruh Pengguna Narkoba Di Aceh Berusia Produktif

hingga menyebabkan kerugian negara yang cukup signifikan. “Karenanya, melalui disertasi ini berkeinginan melakukan perkuatan peran Jamdatun dalam PKB4 di Indonesia. Hal ini untuk mengefisiensikan biaya-biaya dalam penanganan PKB4,” ujar Yusni sembari menyatakan BUMN atau BUMD dan lembaga-lembaga

JAKARTA (Waspada): Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Melki Laka Lena mengatakan, BPJS Kesehatan maupun Kementerian Kesehatan bisa mencari jalan keluar terkait putusan Mahkamah Agung (MA) yang membatalkan kenaikan iuran lewat sidang uji materi, Senin (9/3) kemarin. Melki menyebutkan, banyak solusi yang bisa ditempuh untuk mengganti dana iuran masyarakat yang dibayarkan sejak kenaikan diberlakukan pada 1 Januari 2020. Misalnya opsi menggratiskan iuran bulan depan. “Pasti ada jalan keluarnya, misalnya yang sudah dibayarkan oleh peserta kelebihannya dianggap sebagai iuran bulan berikutnya. Jadi bulan berikutnya tidak perlu bayar lagi, ini contoh,” kata Melki kepada wartawan, Selasa (10/3). Karena itu, dia meminta masyarakat sabar menunggu respons kedua lembaga itu terhadap putusan MA. Karena BPJS Kesehatan dan Kemenkes bisa menemukan jalan keluarnya. Dia berpendapat, putusan MA ini seharusnya menjadi momen BPJS Kesehatan berbenah diri. Dia tak sepakat dengan alasan

Lanjut ke hal A2 kol. 6

Lanjut ke hal A2 kol. 6

MEDAN (Waspada): Jaksa Agung Muda Perdata dan Tata Usaha Negara (Jamdatun) ke depannya diharapkan dilibatkan dalam penyelesaian kredit bermasalah pada bank BUMD/ BUMD (PKB4) secara non litigasi. Selama ini, peran Jamdatun belum didukung dengan undang-undang (legalitas) khususnya UU RI Nomor 16/2004, UU Nomor 10/1998 junto UU RI

nomor 7/1992 tentang perbankan. Demikian dikemukakan mantan Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kajatisu) M.Yusni kepada wartawan ketika ditemui usai Sidang Terbuka Promosi Doktor Fakultas Hukum Universitas Sumatera Utara (USU), Senin (9/3). Kata Yusni, selama ini jumlah kredit macet di bank-bank pemerintah (BUMN/BUMD) setiap tahunnya terus meningkat

Al Bayan

BANDA ACEH (Waspada): Seluruh pelaku tindak pidana penyalahgunaan narkoba di Aceh usia produktif. Kondisi ini sangat memperihatinkan. Perlu ditindaklanjuti bersama sehingga generasi muda Aceh bisa memanfaatkan bonus demografi tahun 2045. “Usahakan menjauhi lingkungan yang dirasa membawa dampak negatif dan selalu libatkan diri dalam hal positif,” kata

Ketua Lembaga Perempuan Lumbung Informasi Rakyat (LIRA), Dyah Erti Idawati, pada seminar terkait bahaya penyalahgunaan narkoba dan pornografi bagi generasi muda, di Auditorium FKIP Unsyiah, Senin (10/3). Data Polda Aceh dan BNN Aceh, disebutkan, ada 114 pelajar dan 94 mahasiswa menjadi tersangka penyalahgunaan narkoba. Selanjutnya mereka

Oleh: Dirja Hasibuan “Dan telah Kami jadikan di bumi ini gunung-gunung yang kokoh supaya bumi itu tidak goncang bersama mereka dan telah Kami jadikan pula di bumi itu jalan-jalan yang luas, agar mereka mendapat petunjuk” (QS. al-Anbiya’: 31).

SIGLI (Waspada): Sejak beberapa tahun terakhir konflik gajah sumatera (elephas maximus sumatranus) dengan warga menjadi masalah serius disejumlah kawasan pegunungan di Kabupaten Pidie, diantaranya

kawasan pegunungan Beungga, Kecamatan Tangse, Keumala, Mila dan kawasan pegunungan Sakti. Hampir setiap hari ada saja kabar tentang hewan bertubuh besar meyerang dan memporak-porandakan tanaman milik

DALAM buku berjudul Earth adalah buku pegangan rujukan di banyak universitas. Pengarangnya adalah Profesor Emeritus Frank Press. Buku tersebut menyatakan bahwa Lanjut ke hal A2 kol. 1

Waspada/Muhammad Riza

KAWANAN gajah liar masih menguasai perkebunan warga Beungga, Kecamatan Tangse, Kabupaten Pidie, Selasa (10/3).

warga, seperti dialami warga berdomisili dikawasan kemukiman gampong Beungga, Kecamatan Tangse. Puluhan hektare kebun dirusak kawanan gajah liar tersebut. Ribuan tanaman bernilai ekonomis, semisal durian dikupas kulitnya dan sebagiannya dirobohkan. Begitu juga dengan pinang dan tanaman lainnya dirobohkan, lalu satu persatu tanaman itu dimakan kawanan gajah liar. Sementara masyarakat berada dalam posisi dilematis, membunuh binatang dilindungi ini akan berhadapan dengan hukum, namun membiarkannya merusak kebun dan memakan tanaman akan terus merugikan mereka para petani. Keuchik Gampong Lhok Lanjut ke hal A2 kol. 6

Lanjut ke hal A2 kol. 1

Ada-ada Saja

Konflik Gajah Dan Warga Pidie Masalah Serius

Hikmah Pencipta Gunung

yang terbanyak kena narkoba adalah kalangan wirausaha yang totalnya mencapai 861 orang serta kalangan swasta yang totalnya 291 orang. Sekitar 48 persen pengguna narkoba bahkan menjadi kurir barang haram tersebut. Keseluruhan dari pelaku berusia produktif, yaitu 10 hingga 59 tahun.

Mau Rp64 Juta? Ditulari Corona Ya..

ET

PANGERAN Harry dan istrinya, Meghan Markle, berdiri di belakan Pangeran William dan Kate Middleton.

Harry-Meghan ‘Reuni’ Dengan William-Kate PANGERAN Harry dan istrinya, Meghan Markle, kembali bersama dengan anggota senior keluarga Kerajaan Inggris pada perayaan Hari Persemakmuran yang berlangsung, Senin (9/3) waktu setempat. Keduanya hadir dalam acara tersebut sebagai momen terakhir mereka dalam menjalankan tugas sebagai anggota Lanjut ke hal A2 kol. 6

PARA ilmuwan berlomba untuk menemukan vaksin virus corona. Namun mereka mengalami kendala untuk mengujinya pada manusia. Untuk itulah, Hvivo, perusahaan yang mengoperasikan unit karantina di Pusat Inovasi Queen Mary BioEnterprises di Lanjut ke hal A2 kol. 4

Serampang - Tambah seram nampaknya

- He...he...he...


Berita Utama

A2

WASPADA Rabu 11 Maret 2020

Italia Ditutup .... antaranya kompetisi olahraga, mencakup Serie A yang merupakan liga elite sepak bola di Eropa, dan perjalanan warga bakal dibatasi. Conte mengatakan, masyarakat hanya diizin-kan untuk bepergian dalam rangka bekerja atau urusan keluarga yang sangat mendesak. Kemudian, semua warga diminta untuk tinggal di rumah dan melarang segala bentuk acara malam karena menurutnya kegiatan itu rentan menjadi momen penularan. Dia menuturkan bahwa kebijakan tersebut bakal efektif demi melindungi elemen masyarakat yang paling rentan. “Kami harus memberikan sesuatu yang baik untuk Italia. Kami harus melakukannya sekarang. Kami hanya bisa berhasil jika semua pihak bekerja sama dan menerapkannya secara benar,” tuturnya. Sekitar 60 juta orang di seantero negara diisolasi hingga 3 April, dalam kebijakan yang sudah diperkenalkan kawasan utara.. Media lokal mengabarkan bahwa setelah pengumuman tersebut, orang-orang membanjiri supermarket sebagai bentuk kepanikan mereka dengan membeli makanan ataupun barang penting lainnya. (bbc/sky news/And) Waspada/Andi Aria Tirtayasa

KAPOLRES Pelabuhan Belawan AKBP MR Dayan menginterogasi tersangka PS alias Lian yang ditangkap karena membunuh penjaga tambak, di Canang Kering, Kel. Belawan Sicanang, Kec. Medan Belawan, Sabtu (7/3).

Tersangka Pembunuhan Sembunyi Di Kandang Babi BELAWAN (Waspada): Tersangka pembunuhan berinisial PS alias Lian, 37, diringkus polisi saat sembunyi di kandang babi, di Kel. Belawan Sicanang, Kec. Medan Belawan, Selasa (10/3). Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP MR Dayan menyebutkan, tersangka PS alias Lian ditangkap tak jauh dari lokasi kejadian dan dipergoki warga sedang bersembunyi di kandang babi. “Usai membunuh korbannya, tersangka bersembunyi di kandang babi dan beberapa jam kemudian dipergoki oleh warga,” ujar AKBP MR Dayan saat mengekspos hasil tangkapannya di Polres Pelabuhan Belawan, Selasa (10/3). Kapolres menyebutkan, se-

jumlah warga berusaha memukuli tersangka saat dipergoki sembunyi di kandang babi, namun petugas kepolisian yang cepat tiba di lokasi langsung mengamankan tersangka PS alias Lian. “Saat ini tersangka masih menjalani pemeriksaan. Tersangka mengaku sakit hati dengan korban karena telah memindahkan bubu untuk menangkap kepiting dari dalam tambak, sehingga mencari korban. Setelah bertemu dengan korban, tersangka langsung memukul korban hingga tewas,” tutur Dayan. Dijelaskan Kapolres, tersangka mengaku memukul bagian leher korban sebanyak tujuh kali, kepala bagian depan

serta kepala bagian belakang dua kali. Setelah itu korban jatuh dan meninggal dunia di lokasi kejadian dan mayat korban ditemukan, Sabtu (7/3) pagi. Kini tersangka bersama barang bukti sebatang kayu dengan panjangsekitar64Cmdiamankan di sel Polsek Belawan. Sebagaimana diberitakan sebelumnya, seorang penjaga tambak ditemukan tewas tergeletak di dalam gubuk tambak yang dijaganya di Canang Kering, Kel. Belawan Sicanang, Kec. Medan Belawan, Sabtu (7/ 3) sekira pukul 09:00. Jasad Sujadi, 75, selanjutnya dibawa ke rumah duka di Kel. Martubung, Kec. Medan Labuhan. (h04)

Waspada/Ist

KETUA Perempuan LIRA Dyah Erti Idawati, bersama Kepala BNN Aceh, Brigjen Pol Heru Pranoto, menjadi narasumber pada seminar anti narkoba di Auditorium FKIP Universitas Syiah Kuala, Selasa (10/3/2020).

Seluruh Pengguna .... “Kalau sudah terkena narkoba akan hilang semua. Bisa menjadi ketika orang mencapai bonus demografi, kita akan mengalami musibah demografi. Karena itu, kita wajib bersama melawan narkoba di Aceh,” ujar Dyah. Ia berujar, bahwa mereka yang ikut seminar antinarkoba tersebut bisa menjadi duta-duta antinarkoba di Aceh. Sementara itu, Kepala BNN Aceh Brigjen Heru Pranoto, mengatakansecata geografis, letak garis pantai Aceh yang berbatasan dengan Selat Malaka dan Samudera Hindia sangat rawan.

Lagi, Thailand .... Berdasarkan informasi yang diperoleh Waspada, KM Tuah Sulthan yang dinahkodai M. Faidan, diketahui keluar dari Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Idi, Aceh Timur, Sabtu (1/2) lalu. Setelah beraktivitas di laut, lalu KM Tuah Sultan, memutuskan untuk melakukan bongkar muat di Pelabuhan Perikanan Samudra (PPS) Lampulo, Kab. Aceh Besar. “KM Tuah Sulthan ini ditangkap di perairan Thailand berbatasan dengan Myanmar. Nahkoda bersama ABK masih ditahan di Kantor Polisi Distrik Thai Mueang, Provinsi Phang Nga, Thailand,” kata Kepala UPTD PPN Idi, Ermansyah, menjawab Waspada, Selasa (10/3) sore. Informasi ditangkapnya KM Tuah Sultan ditangkap di perairan Thailand berdasarkan pengakuan pemilik kapal, Muhammad Amin, warga Idi Cut. “Kita masih mendalami alasan ditangkap KM Tuah Sulthan di Thailand, karena pekan lalu KM Tuah Sultan keluar melakukan aktivitas melalui PPS Lampulo, sehingga kita sedang berkoordinasi dengan PPS Lampulo,” kata Ermansyah. Para nelayan KM Tuah Sulthan yakni M. Faidan (nahkoda), Iskandar (KKM), Andri, Murdani, Munazir, Rusli, Zulfikar, Azwar, M. Saidan, Ramadani, Sisan, M. Nazar, Fachrul Razi, Mustafa, Dahlan, Iqbal, Ramadhani, M. Ikbal, Hamdan, Tarmizi Muslim, Jafaruddin, Puri,

Al Bayan .... gunung-gunung mempunyai akar di bawah mereka. Akar ini menghunjam dalam, sehingga seolah gunung-gunung mempunyai bentuk bagaikan pasak. Ilmu bumi moderen telah membuktikan bahwa gunung-gunung memiliki akar di dalam tanah dan akar ini dapat mencapai kedalaman yang berlipat dari ketinggian mereka di atas permukaan tanah. Jadi, kata yang paling tepat untuk menggambarkan gunung-gunung berdasarkan informasi ini adalah kata “pasak” karena bagian terbesar dari pasak tersembunyi di dalam tanah. Sebagaimana pasak yang digunakan untuk menahan atau mencencang sesuatu agar kokoh, gunung-gunung juga memiliki fungsi penting dalam menyetabilkan kerak bumi. Mereka mencegah goyangnya tanah. Dan Dia menancapkan gunung-gunung di bumi supaya bumi itu tidak goncang bersama kamu, (dan Dia menciptakan) sungai-sungai dan jalan-jalan agar kamu mendapat petunjuk (QS. an-Nahl: 15). Gunung-gunung berfungsi mencegah goncangan di permukaan bumi. Kenyataan ini tidaklah diketahui oleh siapapun di masa ketika Alquran diturunkan. Nyatanya, hal ini baru saja terungkap sebagai hasil penemuan geologi modern. Menurut penemuan, gunung-gunung muncul sebagai hasil pergerakan dan tumbukan dari lempengan raksasa yang membentuk kerak bumi. Ketika dua lempengan bertemu, lempengan yang lebih kuat menyelip di bawah lempengan yang satunya, sementara yang di atas melipat dan membentuk dataran tinggi dan gunung. Lapisan bawah bergerak di bawah permukaan dan membentuk perpanjangan yang dalam ke

Geografis yang terbuka tersebut menyebabkan narkoba mudah masuk dan menyebar di Aceh. “Kita harus mewaspadai titik-titik rawan peredaran narkoba,” kata dia. Heru menyebutkan Indonesia darurat narkoba. Berton-ton narkoba ragam jenis beredar di Indonesia. Puluhan dari 899 jenis narkoba baru di dunia beredar di Indonesia. BNN Aceh, kata Heru, punya program yaitu mengajak pemerintahan gampong untuk menjadi benteng terdepan melawan narkoba. Pihaknya akan mengajak desa untuk mendeklarasikan Desa Bersinar (Bersih Narkoba). (b01) Sofian, Anggi, Faisal, Irwan, Usman, Paksi dan Muhammad (ABK). Panglima Laot Lhok Kuala Idi Cut, Herman, dikonfirmasi Waspada, terpisah membenarkan KM Tuah Sultan milik masyarakat Idi Cut, ditangkap di laut lepas dengan dugaan melakukan pencurian ikan di perairan Myanmar.“Pemilik KM Tuah Sultan adalah M. Amin, warga Idi Cut. Dia memiliki dua kapal, dan M. Amin saat ini masih melaut dan berada di kapal yang berbeda,” ujar Herman. Kapolres Aceh Timur AKBP Eko Widiantoro, S.Ik, MH, melalui Kasat Pol Air AKP Pidinal Limbong, dikonfirmasi Waspada, kemarin mengakui adanya kapal nelayan asal Aceh Timur ditangkap di perbatasan Myanmar - Thailand. “Kabarnya demikian, tapi belum pasti otoritas dari negara mana yang tangkap. Tapi kita terus menyelidiki dan mendalaminya karena ini baru sebatas informasi,” tuturnya. Sebelumnya, KM Perkasa Mahera GT 98 dan KMVoltus GT 9 ditangkap otoritasThailand, Selasa (21/1) lalu. Kedua kapal milik pengusaha Aceh Timur itu hingga kini masih ditahan di Thailand. Sementara Pemerintah Indonesia melalui Kemlu RI dan KBRI di Songkhla, masih melakukan upaya lobi dalam membebaskan puluhan nelayan tersebut.Tetapi, setelah ditangkap KMTuah Sulthan GT 45, maka jumlah nelayan Aceh yang ditahan di Thailand menjadi 62 orang. (b24/J) bawah. Ini berarti gunung mempunyai bagian yang menghujam jauh ke bawah yang tidak kalah besarnya dengan yang tampak di permukaan bumi. Pada bagian benua yang lebih tebal, seperti pada jajaran pegunungan, kerak bumi akan terbenam lebih dalam ke dalam lapisan magma. “Bukankah Kami telah menjadikan bumi itu sebagai hamparan?, dan gunung-gunung sebagai pasak?” (QS. an-Naba’: 6-7). Dengan kata lain, gunung-gunung menggenggam lempengan kerak bumi dengan memanjang ke atas dan ke bawah permukaan bumi pada titik-titik pertemuan lempengan. Dengan kata lain, Allah swt memancangkan kerak bumi dan mencegahnya dari terombang-ambing di atas lapisan magma atau diantara lempengannya. Singkatnya, semisal gunung dengan paku yang menjadikan lembaran kayu tetap menyatu. Fungsi pemancangan dari gunung dijelaskan dengan istilah “isostasi.” Isostasi bermakna kesetimbangan dalam kerak bumi yang terjaga oleh aliran materi bebatuan di bawah permukaan akibat tekanan gravitasi. Daratan yang Allah ciptakan tidaklah rata, namun berkontur yakni terdiri dari bukit, lembah hingga gunung. Ilmu pengetahuan abad ke-20 baru menemukan bahwa gunung memiliki akar yang dalamnya berkali lipat dari tinggi gunung tersebut. Ini merupakan konsep tentang gunung yang mutakhir dan baru dikenal. Para ahli geofisika menemukan bukti, bahwa kerak bumi berubah terus dengan teori lempeng tektonik yang menyebabkan asumsi, bahwa gunung mempunyai akar yang berperan menghentikan gerakan horizontal atau Litosfer.

Pasien Positif .... dan isolasi di rumah sakit berbeda. Sejauh ini rumah sakit yang baru diketahui mengisolasi pasien positif corona adalah RSPI Sulianti Saroso, Jakarta Utara, dan RSUP Persahabatan, Jakarta Timur. (dian.w)

Imbas Corona, .... pemerintah dan swasta, untuk mencegah penyebaran virus corona. Penghentian kegiatan perkantoran itu tidak termasuk kegiatan yang berhubungan dengan kebutuhan umum, seperti apotek, toko sembako, pompa bensin, serta fasilitas kesehatan dan keamanan. “Menghentikan kegiatan perkantoran pemerintah dan swasta, kecuali kegiatan terkait dengan kebutuhan umum,” demikian edaran Kementerian Dalam Negeri Arab Saudi dalam rilis yang dikirim oleh Kedubes RI di Saudi, Selasa (10/3). Pemerintah melakukan pengecualian terhadap transportasi komersial dan makanan untuk keluar masuk wilayah kota. Namun, mereka mengimbau warga yang melakukan kegiatan perkantoran untuk tetap menerapkan prosedur pencegahan wabah virus corona. Sejauh ini, Kementerian Kesehatan Arab Saudi telah melaporkan 15 kasus virus corona di negara tersebut. Sebagian besar merupakan warga negara Arab Saudi yang baru bepergian dari Iran atau Irak, dan kini dirawat di RS Qatif. (sg/And)

Korban Terjun .... Terkait motif korban nekat terjun bebas belum dipastikan, namun dugaan sementara korban memiliki keterbelakangan mental. Seperti diberitakan, seorang pemuda tewas terjatuh dari lantai VII pusat perbelanjaan Thamrin Plaza di Jl. Thamrin Medan, Senin (9/3) malam. Belum diketahui secara pasti motif pria yang mengenakan kaos merah dan celana panjang cream ini nekad mengakhiri hidupnya. Korban terjatuh dekat penjualan pakaian dan tewas seketika dengan kondisi mengenaskan. Pengunjung plaza yang berada di lokasi terkejut dengan peristiwa itu, beberapa diantaranya merekam lewat kamera ponsel.Videonya bahkan tersebar di media sosial (medsos). Sedangkan petugas security Thamrin Plaza yang melihat kejadian itu mencoba menolong pria tersebut yang sudah tidak bergerak. (m39)

2 Begal .... sepeda motor korban. Berdasarkan rekaman CCTV diketahui ciri-ciri pelaku, sehingga dalam tempo 4 hari para pelaku berhasil ditangkap,” tutur Dayan. Para pelaku begal yang berhasil diamankan masing-masing berinisial ABS, 17, warga Kel. Mabar Hilir, Kec. Medan Deli, Sol alias Badai, 36, warga Kel. Tanjung Mulia, Kec. Medan Deli, FH, 24, warga Kel. Kota Bangun, Kec. Medan Deli, dan YI alias Dogol, 21, warga Kel. Tanjung Mulia Hilir, Kec. Medan Deli. Awalnya, petugas menangkap tersangka Sol alias Badai di rumahnya. Selanjutnya, dari pengakuan tersangka Sol alias Badai, polisi menciduk tersangka FH. “Saat hendak dibawa untuk menunjukkan rumah pelaku lainnya, tersangka Sol alias Badai dan FH melawan petugas dan berusaha melarikan diri, sehingga terpaksa ditembak,” sebut Kapolres. Dari tangan pelaku, polisi mengamankan barang bukti berupa 3 unit sepeda motor Honda Vario BK 6448 AIJ, BK 6709 ADI, dan BK 5260 AEO, 3 Unit Hp, 1 pisau, 1 dompet, serta 1 buah kunci leter T. (h04)

Konflik Gajah .... Keutapang, Kecamatan Tangse, Pidie Mustafa, Selasa (10/3) mengatakan, saat ini kawanan gajah liar berjumlah sekira 40 ekor masih bertahan dalam hutan pegunungan Kemukiman Beungga, Kecamatan Tangse. Hewan-hewan itu hidup berkelompok dan berpencar-pencar. Sekira pukul 14:00, kawanan gajah liar itu keluar dari persembunyiannya berjalan keluar masuk kebun warga. Batang durian, langsat dan sebagainya dirobohkkan. “Kawanan gajah liar sudah berada dikawasan pegunungan Beungga hampir enam tahun terakhir ini, mereka tidak segansegan masuk ke perkampungan warga, kendati diusir oleh warga menggunakan petasan mapun meriam bambu. Kawanan gajah liar ini tidak hanya merusak tanaman di kebun, namun mereka juga memakan tanaman padi di sawah. Bangun barrier Asisten II Setdakab Pidie Buchari ditemui Waspada diruang kerjanya mengatakan, Pemkab Pidie telah bertemu dengan warga Tangse dan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Aceh, beberapa waktu lalu. Dalam pertemuan melibatkan camat dan para keuchik, Pemkab berencana membangun parit penghalang gajah (barrier) dalam upaya penanganan konflik gajah. “Dalam rapat dipimpin wakil bupati melibatkan keuchik di Tangse dan BKSDA Aceh, rencananya kita akan membangun barrier,” kata Buchari. (b10)

Ada-ada Saja .... Whitechapel, London, Inggris, mencari relawan yang mau dibayar 3.500 poundsterling (sekitar Rp64,4 juta) untuk ditulari virus corona. Mereka akan menjadi ‘kelinci percobaan’ untuk mengetes keampuhan vaksin. Hvivo memastikan Covid-19 yang diinjeksi ke tubuh relawan tak berbahaya. Mereka membutuhkan 24 relawan untuk menguji vaksin. Kondisi para relawan akan dipantau secara teratur di tempat karantina selama 14 hari. Para ahli berharap, pengujian vaksin ini bisa membantu menyempurnakan ramuan, meskipun kemungkinan baru akan tersedia pada musim dingin mendatang. Pengujian dimulai setelah Hvivo mendapatkan izin dari Badan Pengawas Obat dan Produk Kesehatan (MHRA) Inggris. Para ilmuwan akan menginfeksi relawan dengan dua jenis virus corona, yakni 0C43 dan 229E. Efek yang ditimbulkan, pasien akan mengalami penyakit pernapasan ringan. John Oxford, ahli virologi dari Queen Mary University of London, mengatakan, para relawan akan merasakan gejala batuk atau pilek, yang akan menjadi model bagi Covid-19. “Jika ini berhasil pada virus kecil kami, maka sangat mungkin akan berhasil pula di dunia nyata,” kata Oxford, dikutip dari The Times, Selasa (10/3/2020). Sebelumnya, para relawan akan dimintai keterangan mengenai riwayat kesehatan dan menjalani tes darah, urine, serta jantung. Tujuannya untuk memastikan mereka tidak memiliki antibodi terhadap virus corona. Peserta yang lolos akan diinokulasi sebelum masuk ke ruang isolasi selama 14 hari. Selama periode itu, mereka tidak bisa melakukan kontak fisik dengan orang lain. Kontak antarmanusia hanya terjadi dengan perawat dan dokter, itu pun menggunakan alat pelindung dan ventilator. Petugas secara berkala akan memeriksa hidung dan mengambil sampel darah untuk dites. Kepala ilmuwan Hvivo Andrew Catchpole mengatakan, bersinggungan dengan virus corona merupakan pekerjaan seharihari para pakar yang berada di garis depan untuk membuat vaksin virus corona, sehingga mereka tak khawatir. “Kami sebenarnya terkena banyak virus corona yang berarti kami dapat memiliki semacam kekebalan,” tuturnya. (daily mail/And)

Waspada/Ist

KHAIRUL Mahalli foto bersama stakeholder usai pertemuan di Medan Club.

Khairul Mahalli Ajak Semua Pihak Cari Solusi Ancaman Corona MEDAN (Waspada): Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Gabungan Perusahaan Ekspor Indonesia (GPEI) yang juga Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Sumatera Utara (Sumut) Khairul Mahalli mengajak semua pihak untuk responsif dan ikut mencari solusi terhadap wabah virus Corona. Wabah virus ini begitu mengancam berbagai sektor kehidupan di banyak negara termasuk Indonesia. Untuk itu kepedulian semua pihak diperlukan guna mengendalikan bahaya atau ancaman virus yang bermula berjangkit dari Wuhan China ini. Hal itu diwanti-wanti Khairul Mahalli saat mengumpulkan para stakeholder untuk melakukan gerakan antisipasi ancaman virus Corona. Saat melakukan pertemuan di Medan Club, Jumat (6/3), Khairul Mahalli mengingatkan, wabah virus Corona sudah berdampak kepada perekonomian nasional. Dalam beberapa pekan saja begitu virus Corona diketahui berjangkit, kata Mahalli, industri pariwisata langsung anjlok karena orang-orang takut bepergian. Arus wisatawan di banyak negara langsung sepi termasuk Bali di Indonesia.

Efeknya dunia penerbangan terkena imbas. Begitu juga industri manufaktur ikut terkena pengaruh, sebab tidak adanya pasokan bahan baku. “Termasuk ekspor Indonesia langsung menurun tajam,” kata Mahalli yang juga menyebutkan bila dibiarkan kondisi ini dapat memperburuk ekonomi dunia termasuk Indonesia. Agar kondisi tersebut tidak makin parah, saran Mahalli, pemerintah di bawah kendali Presiden Jokowi harus melakukan terobosan yang tepat untuk mengatasi keadaan. “Di bidang ekspor misalnya. Saya sudah menyarankan agar pemerintah melalui kemente-rian BUMN menurunkan biaya tarif angkut produk ekspor di PT Pelindo dan PT Angkasapura tapi belum dijalankan,” ujarnya. Dan ini ada yang baru lagi, kata Mahalli, untuk menghambat penyebaran virus corona sudah ada bahan Metamaterials organik yg telah diuji secara saintifik, ditemukan Dosen Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Sumatera Utara (FMIPA USU) Khalifah Dr. Muhammad Sontang Sihotang, SSi, MSi bersama inovator Program Pemberdayaan Sosial Ekonomi di tengah masyarakat yang juga Dosen

BPJS Batal .... pemerintah menaikkan iuran karena BPJS Kesehatan defisit anggaran. Menurutnya, BPJS Kesehatan adalah cara pemerintah menjamin kesehatan warga negaranya. Sehingga BPJS Kesehatan tidak ditujukan untuk mencari keuntungan. “Ini perspektif yang keliru. Kita ini sudah kayak bertransaksi dan berbisnis sama rakyat gitu loh. Kita lagi mengurus rakyat, memberikan uang, itu jaminan yang kita berikan, bukan defisit,”

FISIP USU Prodi Administrasi Publik dan Kebijakan Sosial Dra. Dara Aisyah, MSi, PhD, perlu diaplikasikan di jalur masuk Indonesia untuk menghambat penyebaran virus Corona. “Khairul Mahalli meminta inovasi dapat terus di uji coba, dan meminta pemerintah memfasilitasi mereka agar segera berbuat untuk mengatasi ancaman virus Corona ini. Muhammad Sontang dan ibu Dara siap melakukan aplikasi langsung di pintu-pintu masuk Bandara dan pelabuhan untuk mengaktifkan kinerja bahan Metamaterial dalam rangka sterilisasi terhadap orang-orang yang keluar masuk ataupun yang ditengarai terjangkit virus Corona. Kinerja Metamaterial Sains tersebut baru-baru ini sudah diujicobakan di Depo Container Belawan untuk mendukung pelaksanaan halal logistik kontainer ekspor,” papar Khairul Mahalli. Hadir dalam pertemuan koordinasi antar stakeholder itu antara lain Penasihat Kadin Sumut, Otoritas Bandara Kualanamu, PT Pelindo, Bappeda Sumut, Dinas Kesehatan Sumut, RSUP Adam Malik, Otoritas Jasa Keuangan , Persatuan Hotel dan Restoran (PHRI) dan undangan lainnya. (cyn)

tuturnya. Politikus Partai Golkar itu, berharap pemerintah bersedia duduk berdiskusi kembali dengan Komisi IX DPR RI. Melki berharap putusan MA bisa dijadikan momen pembenahan sistem jaminan kesehatan Indonesia. “Ini jadi momentum agar berbagai aspek yang selama ini menjadi persoalan yang kami bahas di Komisi IX, terkait kepesertaan, pembiayaan layanan yang diperoleh dan sebagainya bisa betul-betul dituntaskan,” sebutnya. (cnni)

Waspada/Ist

JAMDATUN M Yusni diabadikan bersama Rektor USU Prof Runtung Sitepu didampingi Dekan FH Prof Budiman Ginting dan para promoter usai sidang terbuka promosi doktor, di Biro Rektor USU, Senin (9/3).

Jamdatun .... pemerintah/negara tidak perlu lagi mengeluarkan biaya mahal untuk menyewa pengacara profesional. Dijelaskannya, selama ini sesuai pasal 30 ayat 2 UU RI Nomor 16/2004 hanya menentukan tugas dan wewenang Jamdatun di bidang perdata dengan menggunakan rumusan kata “dapat” yang berimplikasi pada kedudukan Jamdatun hanya bersifat alternatif bukan mandatori tetapi tergantung permintaan BUMN dan BUMD. Padahal, sebut dia, dalam Peraturan Jaksa Agung (Perja) maupun Instruksi Jaksa Agung (Insja), Jamdatun bisa bertindak turut serta dalam PKB4 baik diminta maupun tidak diminta manajemen BUMD maupun BUMN. Ironisnya, regulasi perbankan juga tidak mendukung fungsi, tugas dan kewenangan Jamdatun di bidang perdata agar turut serta dilibatkan dalam PKB4 secara non litigasi. “PKB4 melalui non litigasi meliputi restrukturisasi kredit, mengeksekusi jaminan kredit serta melakukan hapus buku dan hapus tagih sesuai UU perbankan dan PBI. Tidak satupun pasal mengharuskan atau mewajibkan keterlibatan peran Jamdatun,” tuturnya sembari menyatakan sampai sekarang ini belum ada ketentuan yang diharmonisasi di dalam UU RI Nomor 16/2004, UU RI Nomor 10/1998 junto UU RI Nomor 7/ 1992, UU BI maupun PBI, UURI Nomor 21/2011 maupun POJK yang mengatur tentang kewa-

Harry-Meghan .... senior keluarga Kerajaan Inggris. Dalam acara itu, keduanya kembali berkumpul dengan Ratu Elizabeth II, Pangeran William-Kate Middleton, dan Pangeran Charles-Camilla. Tak seperti perayaan sebelumnya, HarryMeghan dan Pangeran William-Kate tak ikut dalam prosesi Ratu. Kedua pasangan itu langsung pergi ke kursi mereka tanpa pawai. Markle tampak elegan dalam balutan gaun jubah warna hijau yang dipadukan dengan topi warna senada. Sementara Harry mengenakan jas biru tua. Kate dan William tiba tak lama setelah HarryMeghan. Middleton mengenakan gaun mantel merah gelap dan topi, sedangkanWilliam mengenakan setelan gelap dan dasi yang senada dengan penampilan istrinya. Semua mata langsung tertuju pada reuni mereka berempat yang menjadi pertemuan publik pertama sejak Harry dan Markle mengumumkan mundur sebagai anggota senior keluarga kerajaan. Meskipun bukan momen reuni yang besar, tapi Harry dan Meghan duduk tepat di belakang Middleton, William, Ratu Elizabeth II, Pangeran Charles, dan Camilla. Mengutip ET, pada satu kesempatan,William dan Middleton terlihat sedang berbicara dengan Pangeran Edward dan istrinya, Sophie, yang duduk di sebelah Harry dan Markle. Namun, kedua

jiban peran Jamdatun di dalam PKB4 secara non litigasi. Karenanya, Jaksa Agung Muda Pengawasan Kejagung RI melalui disertasinya, menyarankan agar kedudukan hukum peran Jamdatun dalam PKB4 di Indonesia dipertegas dalam RUU Tentang Kekayaan Negara, UU RI Nomor 16 tahun 2004, UU RI Nomor 10/1998 junto UU RI Nomor 7/1992, UU BI maupun PBI, UURI Nomor 21/2011 tentang OJK maupun POJK untuk mendukung kepastian hukum dan pemanfaatan hukum. Juga dimintakan perumusan kata “dapat” pada pasal 30 ayat 2 UU RI Nomor 16/ 2015 diubah dengan kata “wajib” (mandatori) sehingga dalam praktik nya tidak perlu diminta dari manajemen BUMN/BUMD. Sementara sidang terbuka dipimpin Rektor USU Prof Dr Runtung Sitepu SH, MHum, didampingi Dekan FH Prof Dr Budiman Ginting SH, MHum, para promotor Prof Dr Bismar Nasution SH, MH, dengan cp promotor Prof Dr Tan Kamello SH, MS. Dalam sidang promosi doktor ini, mantan Kajatisu mendapatkan predikat sangat memuaskan dengan nilai 3,95. “Seharusnya ini sudah cumlaude jika yang bersangkutan lulus tidak melebihi 4 tahun,” ujar Rektor sembari mengutarakan para PNS bisa menjadi dosen khusus USU. Saat ini pihaknya sedang membuat peraturan agar dosen khusus USU bisa mendapatkan gelar profesor. (m49) saudara lelaki dan istri mereka tidak terlihat saling berinteraksi. Markle, Harry, Middleton, dan William terakhir kali terlihat bersama pada November lalu di acara Remembrance Day, meskipun mereka tidak juga terlihat berinteraksi saat itu. Seorang sumber sebelumnya memberi tahu ET bahwa saudara-saudara itu tetap banyak berinteraksi meski tak terlihat kamera setelah masa-masa yang sulit. “Saudara kandung itu tidak saling membenci seperti yang dilaporkan,” sumber kerajaan mengatakan kepada ET, menambahkan bahwa “mereka tetap berbicara.” Perayaan tahunan Hari Persemakmuran diadakan di Westminster Abbey di London. Sang Adipati Sussex dan Cambridges sama-sama hadir tahun lalu dan difoto bersama. Harry dan Markle saat ini mengunjungi Inggris menjelang transisi resmi mereka pada 31 Maret di mana mereka akan mengundurkan diri dari anggota senior keluarga kerajaan. Setelah keputusan itu diumumkan pada Januari, pasangan itu pergi ke Vancouver Island, Kanada, dengan putra mereka yang berusia 9 bulan, Archie. Harry kembali ke Inggris pada akhir Februari dan kemudian bergabung dengan Markle untuk beberapa acara kerajaan terakhir sebelum transisi. Pasangan ini sebelumnya menghadiri Endeavour Fund Awards Kamis lalu dan Festival Musik Mountbatten selama akhir pekan. (et/And)


WASPADA

A3

Rabu 11 Maret 2020

Pembatalan Kenaikan Iuran BPJS

DPR Minta Pemerintah Laksanakan Keputusan MA JAKARTA (Waspada): Pemerintah diminta melaksanakan keputusan Mahkamah Agung (MA) yang membatalkan kenaikan iuran Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan.

Antara

Kunjungan Raja Belanda PRESIDEN Joko Widodo (kanan) didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo (kedua kiri) dan Raja Belanda Willem Alexander (kedua kanan) didampingi Ratu Maxima Zorreguieta Cerruti menanam pohon saat kunjungan kenegaraan di Istana Bogor, Jawa Barat, Selasa (10/3). Kunjungan kenegaraan Raja dan Ratu Belanda tersebut untuk peningkatan kerja sama bilateral di bidang ekonomi dan peningkatan sumber daya manusia.

PKS: Putusan MA Soal BPJS Tampar Muka Pemerintah JAKARTA (Waspada): Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Hidayat Nur Wahid (HNW) menyebut keputusan Mahkamah Agung (MA) membatalkan kenaikan iuran BPJS kesehatan sebagai tamparan bagi pemerintahan Presiden Joko Widodo. Ia mengklaim kenaikan iuran BPJS Kesehatan tak pernah direstui Komisi IX DPR RI. Bahkan, lanjutnya, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) sudah sepakat dengan Komisi IX untuk tak menaikkan iuran BPJS Kesehatan bagi Kelas III. “Sesungguhnya ini menampar muka pemerintah sendiri karena seharusnya itu (pembatalan kenaikan iuran BPJS Kesehatan) sudah dilaksanakan ketika ada kesepakatan dengan Komisi IX. Kenapa tidak dilaksanakan?” kata dia, saat ditemui di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (10/3). Hidayat mempertanyakan koordinasi antara Kemenkes dan Kemenkeu dengan Presiden Jokowi terkait kesepakatan itu. Jika Jokowi diberi tahu, dia

yakin perpres kenaikan iuran itu tak diterbitkan. Setelah putusan ini, Pemerintah harus segera membatalkan kenaikan iuran yang telah berjalan sejak 1 Januari 2020. Sebab, putusan MA final dan mengikat bagi semua pihak. “Tepat MA sudah memutuskan dan sesuai dengan keputusan di Komisi IX yang diperjuangkan PKS juga. Pemerintah tinggal melaksanakan,” tuturnya. Sebelumnya, MA mengabulkan uji materi (judicial review) terhadap Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 75 Tahun 2019 tentang Jaminan Kesehatan yang ditandatangani Presiden Joko Widodo pada 24 Oktober 2019. Dalam putusannya, MA membatalkan kenaikan iuran BPJS Kesehatan yang naik sejak 1 Januari 2020. Dengan begitu, iuran BPJS Kesehatan kembali kepada Perpres Nomor 82 Tahun 2018 tentang Jaminan Kesehatan. Rinciannya, iuran mandiri

kelas III sebesar Rp25.500 per orang per bulan, iuran mandiri kelas II sebesar Rp51 ribu per orang per bulan, dan iuran mandiri kelas I sebesar Rp80 ribu per orang per bulan. Sebelumnya, dalam rapat 18 Februari dengan Pemerintah, sejumlah anggota Komisi IX DPR menentang kenaikan iuran BPJS Kesehatan. Pasalnya, itu tak sesuai dengan kesepakatan pada rapat 2 September 2019. Dalam rapat tahun lalu, DPR dengan pemerintah sepakat untuk tidak menaikkan iuran BPJS Kesehatan jika proses pembersihan data belum selesai. Data Kementerian Sosial menyebut ada 30 juta peserta BPJS Kesehatan yang perlu dibersihkan karena menerima subsidi pemerintah meski ternyata golongan berduit. Namun, tuduhan tersebut dibantah Menteri Keuangan Sri Mulyani. Menurutnya, BPJS telah menyelesaikan proses pembersihan data 27,44 juta peserta BPJS Kesehatan pada November 2019. (cnni)

MA kiranya segera memberikan salinan keputusan tersebut kepada Presiden, Kementrian Kesehatan , Kementerian Sosial, BPJS Kesehatan dan pihak terkait lainnya, sehingga tidak ada alasan pemerintah dan operator tetap menaikkannya. “Kita berharap keputusan ini segera dilaksanakan pemerintah karena itu amanat MA yang merupakan salah satu pilar demokrasi dan keputusan ini sebetulnya sudah sesuai dengan apa yang diperjuangkan kawankawan di legislatif terutama Komisi IX, ‘ ujar Anggota Komisi IX DPR RI Saleh Partaonan

Daulay, dalam keterangan tertulisnya kepadaWaspada, Senin (9/3) di Jakarta. Wakil rakyat dari daerah pemilihan Sumatera Utara II ini juga mendesak pemerintah tetap memberikan pelayanan yang standar terutama BPJS sebagai operator harus terus memberikan pelayanan yang secukupnya, meskipun kenaikan itu dibatalkan MA. “Kita berharap nanti pemerintah bersama DPR dan seluruh komponen masyarakat lainnya dapat mencari solusi terbaik terkait masalah defisit dan kekurangan pembiayaan

Hoaks Terkait COVID-19 Bertambah Jadi 187 JAKARTA (Waspada): Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G Plate mengatakan hingga Selasa (10/3) pagi, hoaks atau berita bohong dengan topik virus corona atau COVID-19 di Indonesia terdeteksi sebanyak 187. “Ada 187 hoaks, itu hasil monitoring dari cyber drone Kominfo. Hingga pagi ini ada 187 hoaks,” ujar Johnny di Kantor Dewan Pers, Jakarta, Selasa (10/3). Setelah mendeteksi hoaks tersebut, Kominfo meminta platform media sosial untuk melakukan take down konten hoaks di antaranya yang terdapat di Facebook, Twitter, Instagram. Ia mengatakan sebagian konten hoaks telah dilakukan take down oleh platform, meski masih terdapat konten yang dapat diakses masyarakat. Selain berkomunikasi dengan platform, Johnny mengatakan Kominfo juga telah menyurati Polri untuk penegakan hukum pembuat dan penyebar hoaks yang meresahkan masyarakat. Sementara untuk pencegahan penyebaran hoaks terkait COVID19, Kominfo melakukan edukasi dan literasi digital kepada masyarakat menyangkut kerugian dari hoaks. “Pencegahan ini terkait sikap dan cara berpikir masyarakat, maka pencegahan harus dilakukan dalam program yang multidisiplin kementerian dan lembaga, yaitu edukasi,” kata dia. Berdasarkan data Kominfo, hoaks tertinggi terdapat pada periode 27 Januari hingga 2 Februari dengan 42 temuan berita bohong menyusul maraknya pemberitaan awal terkait virus corona yang mewabah di Wuhan, China. Temuan itu sempat menurun, tetapi kembali mencuat setelah pengumuman kasus pertama COVID-19 di Indonesia. (ant)

bagi penyelenggaraan BPJS kesehatan, tukasnya. Disamping itu, juga perlu dilakukan evaluasi terhadap peraturan perundangan terkait sistem jaminan sosial. “Mana tahu nanti kita menemukan solusi paling baik untuk menyelesaikan masalah-masalah yang ada. Saya mendesak pemerintah tidak mencari rumus lain untuk menaikkan iuran. Kalau sekarang kan sudah dibatalkan, saya takutnya ada rumus lain. Sebaiknya untuk sementara ini pemerintah ikuti aturan yang sudah ditetapkan MA, tandasnya Wakil Ketua Fraksi PAN DPR RI, menyebutkan salah satu solusi sebagai contoh mungkin bisa otonomisasi lagi ke kabupaten dan kota dengan kata lain kembali menghidupkan program Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda) tapi diawasi dan dikendalikan Pusat. “Dulu kan ada Jamkesda justru banyak yang bisa dilayani dan dimanfaatkan. Malah biayanya lebih ringan. Ini bisa sebagai alternatif walau belum diuji secara aka-

demik,” usulnya . Terkait pengembalian yang terlanjur sudah dibayar? Mantan Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah ini mengatakan untuk terlebih dahulu membaca keputusan MA. Apakah misalnya mengatakan membatalkan mulai dari Januari atau hanya berlaku bulan berikutnya? Jika misalnya itu membatalkan dari Januari, maka kita minta pemerintah untuk mengembalikan yang sudah dibayarkan, papar Saleh Daulay. Sementara Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera Jazuli Juwaini menilai putusan MA yang membatalkan Perpres Kenaikan Iuran BPJS telah memenuhi rasa keadilan dan keberpihakan pada rakyat. Atas putusan itu, tambah Jazuli Juwaini , tidak ada alasan lagi bagi BPJS dan pemerintah kecuali melaksanakannya dan mengembalikan iuran BPJS ke posisi tarif semula. Sebagimana diketahui Mahkamah Agung (MA) mengabulkan judicial review Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 75

Tahun 2019 tentang Jaminan Kesehatan. Dalam putusannya, MA membatalkan kenaikan iuran BPJS per 1 Januari 2020. Pasal yang dinyatakan batal dan tidak berlaku berbunyi: Pasal 34 (1) Iuran bagi Peserta PBPU dan Peserta BP yaitu sebesar: a. Rp 42.OOO,00 (empat puluh dua ribu rupiah) per orang per bulan dengan Manfaat pelayanan di ruang perawatan Kelas III. b. Rp 110.000,00 (seratus sepuluh ribu rupiah) per orang per bulan dengan manfaat pelayanan di ruang perawatan Kelas II; atau c. Rp 160.000,00 (seratus enam puluh ribu rupiah) per orang per bulan dengan Manfaat pelayanan di ruang perawatan Kelas I. (2) Besaran Iuran sebagaimana dimaksud pada ayat (1) mulai berlaku pada tanggal 1 Januari 2020. Dengan dibatalkannya pasal di atas, maka iuran BPJS kembali ke iuran semula, yaitu: a. Sebesar Rp 25.500 untuk kelas 3 b. Sebesar Rp 51 ribu untuk kelas 2 c. Sebesar Rp 80 ribu untuk kelas 1. (aya)

Menkes Diminta Terbuka Soal Alat Tes Dan Pasien Corona JAKARTA (Waspada): Anggota Komisi IX DPR Dewi Aryani meminta Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto terbuka soal jumlah alat tes dan pasien yang sudah dites karena diduga terjangkit virus corona (COVID19). “Menkes sebaiknya jujur ada berapa jumlah alatnya dan berapa jumlah pasien yang sudah dites dalam beberapa waktu ini,” kata Dewi di Jakarta, Selasa (10/3). Anggota Fraksi PDI Perjuangan itu membandingkan dengan Singapura, Korea, dan lain-lain yang sudah melakukan tes kepada puluhan ribu bahkan

ratusan ribu orang. “Masak Indonesia hanya melakukan tes kepada sebanyak 300-an orang saja. Tidak masuk akal dengan luasan wilayah dan pintu masuk ke negara ini yang begitu banyak dan beragam. ‘Something is just not right’,” ujar Dewi. Berdasar temuan di lapangan, prosedur dan proses yang dilakukan dalam melakukan tes terhadap pasien memakan waktu 3-5 hari. Semua tes swab pasien dikirim ke Kemenkes untuk diuji dan hasilnya dikembalikan lagi ke rumah sakit rujukan dengan rentang waktu antara 3 hingga 5 hari.

“Itu pun masih di wilayah Pulau Jawa. Bagaimana jika rumah sakit rujukan berada di luar Pulau Jawa dengan lokasi yang jauh dari pusat kota dan bandara?” ujar Dewi. Dewi meminta pemerintah lebih terbuka dan jika memang dibutuhkan hendaknya segera melakukan langkah cepat untuk menambah alat dan menambah jumlah orang yang dites. “Bukan untuk membuat panik, tapi lakukan secara proporsional merata di semua provinsi. Jangan anggap sepele dan santai menyikapi hal ini,” tandas Dewi. (ant)

Xi Jinping Kunjungi Pusat Penyebaran Corona 113 Ribu Terinfeksi, 4.000 Tewas WUHAN, Xhina (Waspada): Presiden China Xi Jinping secara mendadak mengunjungi kota Wuhan yang menjadi asal kemunculan virus corona yang kini merajalela secara global. Kunjungan ini merupakan yang pertama kalinya dilakukan Xi sejak wabah merebak di China Desember lalu. Kunjungan Xi ini dilakukan saat langkah karantina massal yang diberlakukan terhadap kota Wuhan dan kota-kota lainnya di wilayah Provinsi Hubei sejak akhir Januari lalu tampak membuahkan hasil, dengan jumlah kasus baru mengalami penurunan dalam beberapa pekan terakhir. Seperti dilaporkan Xinhua News Agency dilansir AFP, Selasa (10/3/2020), Xi dilaporkan tiba

dengan pesawat di kota Wuhan pada Selasa (10/3) waktu setempat, untuk melakukan ‘inspeksi terhadap upaya pencegahan dan pengendalian wabah’ di wilayah tersebut. Selama berada di Wuhan, Xi akan bertemu dengan para pekerja medis yang ada di garis terdepan, para pejabat militer, pelayan masyarakat, polisi, para pasien dan warga setempat. Jumlah kasus corona secara

global semakin bertambah, meskipun laporan kasus baru di China terus mengalami penurunan. Hingga Selasa (10/3/ 2020) 113.614 orang terinfeksi di lebih dari 112 negara. Jumlah korban meninggal secara global telah melampaui 4 ribu orang. Sebanyak 80.754 orang di antaranya positif virus Corona di wilayah China daratan. Sisanya, sekitar 32.860 pasien lainnya tersebar di lebih dari 110 negara dan wilayah. Italia kini menjadi negara kedua dengan jumlah kasus corona terbanyak setelah China. Sejauh ini sudah 9.172 kasus terkonfirmasi di Italia. Korea Selatan (Korsel) dan Iran ada di bawah Italia dengan masingmasing 7.513 kasus dan 7.161 kasus.

Jumlah korban meninggal akibat virus Corona secara global sejauh ini mencapai 4.018 orang. Dengan 3.136 orang di antaranya meninggal dunia di wilayah China daratan. Sebanyak 882 orang meninggal dunia di 20 negara dan wilayah berbeda. Italia, Iran, dan Korsel menjadi negara dengan jumlah korban meninggal tertinggi setelah China. Saat ini dilaporkan 463 orang meninggal akibat virus Corona di Italia, 237 orang lainnya meninggal di Iran dan 54 orang meninggal di Korsel. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) sebelumnya memperingatkan kini ada ancaman ‘sangat nyata’ bahwa wabah virus corona akan menjadi pandemi. NamunWHO juga mene-

PM Sudan Jadi Sasaran Bom Mobil KHARTOUM, Sudan (Waspada): Perdana Menteri Sudan Abdalla Hamdok lolos

dari percobaan pembunuhan di Ibu Kota Khartoum, Senin (9/3/2020) waktu setempat.

Iring-iringan kendaraan perdana menteri menjadi sasaran ledakan saat melintas di

AFP

LOKASI percobaan pembunuhan terhadap PM Sudan Abdalla Hamdok.

Distrik Kober. Laporan lain menyebutkan ledakan berasal dari bom mobil. Direktur kantor perdana menteri Ali Bakhit memastikan tak ada yang terluka dalam serangan tersebut. Seoranganggotakabinetyang dikonfirmasi AFP juga memastikanHamdoklolosdariserangan. Sementara itu stasiun televisi pemerintah menunjukkan gambar lokasi ledakan, setidaknya dua kendaraan yakni mobil sport utility vehicle (SUV) rusak. Disebutkan, Hamdok dalam kondisi baik dan sudah dibawa ke tempat aman. Lokasi serangan juga langsung dijaga ketat petugas keamanan. Sementara itu radio pemerintah Omdurman melaporkan sempat terdengar rentetan tembakan, namun belum diketahui apakah letupan itu dari senjata milik petugas atau pelaku. Omdurman juga menyebut Hamdok dilarikan ke rumah sakit, tanpa menyebut kondisi terakhirnya. (afp/And)

gaskan wabah corona masih bisa dikendalikan. Virus yang diyakini berasal dari sebuah pasar yang menjual hewan liar secara ilegal di Wuhan pada Desember 2019 ini, telah menyebar luas ke puluhan provinsi China dan ke 112 negara. (afp/And)

Xinhua

PRESIDEN XiJinping mengunjungi Kota Whan, Selasa (10/3/2020).

Corona Picu Kerusuhan Di Penjara-penjara Italia, 7 Napi Tewas ROMA, Italia (Waspada): Kerusuhan menyebar hingga ke penjara-penjara yang penuh sesak di seluruh Italia, menyusul isolasi yang diberlakukan guna memerangi virus corona. Akibatnya, tujuh tahanan tewas. Dilaporkan Reuters, Selasa (10/3/2020), para narapidana, yang kebanyakan marah karena kunjungan keluarga dibatasi, mengamuk dan mulai membakar dari Minggu hingga Senin kemarin. Di satu penjara, narapidana menyandera sipir dan yang lain melarikan diri. Pada Senin (9/3/2020) sore, kekerasan mulai menyebar ke bagian selatan Italia, mengguncang lebih dari 25 lembaga pemasyarakatan di seluruh negeri. Menteri Kehakiman Alfonso Bonafede mengatakan pemerintah terbuka untuk membahas kondisi penjara, tetapi pemberontakan harus dihentikan. Pemberontakan terbesar dimulai pada Minggu (8/3/ 2020) di sebuah penjara di Kota Modena. Tiga tahanan tewas di sana, dan empat lainnya terbunuh di penjara tempat mereka dipindahkan setelah kekerasan dimulai. Beberapa meninggal karena overdosis obat-obatan yang dicuri dari klinik penjara, menurut sumber kementerian kehakiman, tanpa memberikan

rinciuan soal apa yang menyebabkan kematian lainnya. Polisi dan truk pemadam kebakaran berkumpul di luar penjara ketika asap hitam membubung ke langit. Seorang juru bicara kementerian kehakiman mengatakan, situasi di sana terkendali. Dua sipir disandera di sebuah penjara di Kota Pavia, dan kemudian dibebaskan usai serangan polisi beberapa jam kemudian. Para tahanan membe-

rontak di penjara San Vittore Milan, turun ke atap, dan membentangkan spanduk yang menuntut pembebasan. Di Sisilia, para narapidana memberontak di penjara Ucciardone Palermo, yang menampung beberapa terpidana mafia. Tetapi penjaga berhasil mengendalikan situasi. Media Italia menyebut sekitar 50 narapidana berhasil melarikan diri dari penjara di Kota Foggia. Mayoritas ditang-

kap dengan cepat, tetapi pada malam hari sembilan tahanan masih hilang. Penjara Italia termasuk yang paling ramai di Eropa. “Penyebaran virus adalah masalah nyata,” kata Andrea Oleandri dari kelompok hak asasi manusia Italia Antigone. Italia -negara yang paling parah dilanda virus corona di Eropamelaporkan 463 kematian terkait dengan virus tersebut. (reuters/And)

Getty Images

POLISI berjaga di sekitar penjara di Italia.


Rabu, 11 Maret 2020

A4

WASPADA

Iklan Mini

AUTOMOTIVE FORD FIESTA Trend 1,5 New Model Thn. 2013/14. Manual, Warna Merah. BK Mdn Rp. 106 jt. Hub: 0 8 1 3 7 0 8 3 3 3 3 1 191292

Ingin Mobil Anda Cepat Terjual? Pasang iklan di H a ria n U m um

WASPADA

MINI & EFEKTIF IKLANKAN PRODUK ANDA

Ukuran

Terbit 1

5 Free 1 = 6

10 Free 4 = 14 20 Free 10 = 30

1cm (1-4 Baris)

22.000

Rp. 110.000

Rp.

220.000

Rp.

440.000

2 cm (4-7 Baris)

33.000

Rp. 165.000

Rp.

330.000

Rp.

660.000

LEBIH EKONOMIS

3 cm (7-10 Baris)

44.000

Rp. 220.000

Rp.

440.000

JIKA SEBULAN

4 cm (10-13 Baris)

55.000

Rp. 275.000

Rp.

550.000

Rp. 880.000 Rp. 1.* 220.000 FREE koran 1 bln

6 cm

121.000

Rp. 605.000

Rp. 1.210.000

Rp. 2. *540.000 FREE koran 1 Bln

8 cm

137.500

Rp. 687.500

Rp. 1.375.000

Rp. 2.* 870.000 FREE koran 1 bln

6x 8,5 cm

165.000

Rp. 825.000

Rp. 1.650.000

Rp. 3. *420.000 FREE koran 1 bln

PAKET HARGA

PENERBITAN

TRAVEL

K BI H U - M U LTAZ AM PROM O T OU R I N DI A - T U RK I 9 H ARI T GL. 3 APRI L H AN YA 2 2 J T

M ANASI K DAN BI M BI N GAN H AJ I BERPENGALAMAN LEBIH DARI 25THN UNTUK MENDAPATKAN HAJI MABRUR HAJI PERLU BIMBINGAN MANASIK MULAI DARI TANAH AIR SAMPAI KE TANAH SUCI SEGERA DAFTAR DAN BERGABUNG DENGAN KBIHU MULTAZAM

Menerima Pendaftaran Haji Plus, Berangkat Tahun ini. 10 Org Pendaftaran Grup Free 1. Info Langsung Call “TIDAK TERBATAS KARENA ZONASI KECAMATAN” KANTOR PUSAT : J L. T I T I PAPAN / PERTAH AN AN N O. 1 0 SEI SI K AM BI N G D M EDAN T ELP : 0 6 1 – 4 5 7 6 1 1 6 / 0 6 1 – 4 5 1 2 3 1 9 H p : 0 8 1 2 .6 4 9 5 .8 4 5 6 / 0 8 1 3 .9 7 2 2 .3 7 3 4

PT ARI AL-HAR OMAIN PT.. GRAND SAF SAFARI AL-HAROMAIN LOWONGAN KERJA

ALAT MUSIK

TERCECER TELAH TERCECER/HILANG Akte Notaris Hibah yang dibuat oleh Nur Eny Ginting,SH (Notaris PPAT) Atas nama : Muhammad Djaya Surbakti. Akte tgl 26 Februari 1996 dgn luas tanah 14x70 No 71 di Jln Jamin Ginting Km 19 Pancur Batu Deli Serdang (Sumut) 191286

DI BU T U H K AN A.SECU RI T Y Y B .OFFI CE BO BOY Syarat : *Pria berbadan Sehat (A,B) *Usia Max 30 tahun (A,B) *Minimal Lulusan SLTA/Sederajat (A,B) *Memiliki Loyalitas yang tinggi (A,B) *Bersedia Mengikuti shift kerja (A,B) *Bersedia bekerja over time (A,B) *Postur tubuh atletis(A) *Memiliki Pengalaman di Bagian Keamanan (A) Dengan melengkapi : *Surat Lamaran *Daftar Riwayat Hidup *Fotocopy KTP & KK *Pasfoto warna terbaru 3 x 4 cm = 2 lembar *Ijazah terakhir (Legalisir) *Surat Keterangan Sehat dari Rumah Sakit *Surat Keterangan Bebas Narkoba *Fotocopy Sertifikat Pelatihan Security(A) Lamaran diantar langsung ke: T EN SI U TAM A U N I V ERSI TAS PO OT J l. K .L. Y os Suda r so K m 6 ,5 N o o.. 3 A T a njung M ulia - M e da n La m a ra n dia nt a r pa ling la m ba t : T a ngga l: 2 0 M a re t 2 0 2 0 Pada hari dan jam kerja Cantumkan “Kode (A atau B)” Pada bagian sudut kiri atas amplop

TERCECER/HILANG 1 Berkas akte Perikatan untuk melakukan jual beli No 53 tanggal 15-12-1993 antara Aziz Tadjuddin kepada Badaruddin. Yang dibuat oleh Djaidir SH Notaris di Medan. Tercecer/hilang di liputan Kota Medan 191287 HILANG TERCECER

1 Buah BPKB Yamaha BK 6744 OH. A/n. SYAFRIJAL. No. Rek: MH34D70028j901723 No. Mesin : 4D7-901737 Jl. Pancing Lk. V Kel. Mabar Hilir. 191235

191278

BUTUH DANA PINJAMAN SUPER CEPAT…!!! Hanya ada di PT.PRS Multi Finance Jl. Nibung Raya No. 237 Medan. Bunga hanya 5% dan Angsuran BPKB Kendaraan Semua Tahun. HP/WA : 081361780348 /081262077371 191291

HILANG/TERCECER 1 Buah Surat Keterangan Tanah (SKT) No : 594/072/SKT/SR/VI/ 2010 Tgl 30 Juni 2010. Nama : P. Masniardi. Alamat Jln Perjuangan II Link V Kel Sari Kejo Medan. Luas tanah 279.50m² 191290

DANA CEPAT DAN GAMPANG 1 (Satu) Hari Cair Jaminan SHM, SK Camat Lokasi Medan, L. Pakam, Binjai, Deli Serdang. Hub. ALI 0 8 1 3 9 6 8 0 3 7 7 7

TERCECER BPKB / STNK Sepeda Motor Kawasaki BK 4025 AEF A/n. MBUAH Br. GINTING. Tercecer di sekitar Jl. Jamin Ginting Padang Bulan 191294

TERCECER/HILANG BPKB BL 8436 KM Merk/Type Mitsubhisi Colt L300 DP Tahun 1994 Noka:L300DP227752 Nosin:4556C4X835 No BPKB: 2444060-B AN.Hamid Ibrahim diseputaran Lhoksemawe

M EM I LI H AGEN U M ROH & H AJ I Y AN G T EP AT PA

PROM O T OU R I N DI A - T U RK I 9 H ARI T GL. 3 APRI L H AN YA 2 2 J T

1. 2. 3. 4. 5. 6.

HAJI NON KUOTA BERANGKAT TAHUN 2020 HAJI REGULER MENUNGGU ± 17 TAHUN SOLUSI ALTERNATIF HAJI NON KUOTA BERANGKAT TAHUN INI. DAFTAR SEGERA KE PT. GRAND SAFARI ALHAROMAIN DTO H. HAMDAN SUKRI HARAHAP, SHI DIRETUR UTAMA ALAM A T : J L. T I T I P AP AN /PER T AH AN AN N O AT PAP APAN /PERT O.. 8 SEI SI K AM BI N G D M ED AN EDAN H U BU N GI : 0 6 1 -4 5 7 6 1 1 6 - 0 8 1 3 9 7 2 2 3 7 3 4 0812 6495 8456 - 0821 6828 9982

PERABOT

PERLENGKAPAN KEMAH

TERCECER/HILANG BPKB BL 790 KJ Merk/Type Kijang Innova G Tahun 2006. Noka. MHFXW42G562073901 Nosin.1TR-6301716 No. BPKB. 0665214 an. H. Yusaimi, ZA. Tercecer/Hilang di seputaran Lhokseumawe

TENDA / KEMAH UNTUK PRAMUKA PROJEK T ok o Pr a m uk a & Se rra a ga m oko Pra

SI BOLAN GI T J l. DR. Sun Ya t Se n N o o.. 1 2 7 - 1 3 0

HP P.. 0 8 1 2 6 0 8 3 6 3 5 MED AN MEDAN

PROPERTY

BUTUH DANA PROSES 1 HARI CAIR Proses 1 hari cair, jaminan SHM, SK, Camat, HGB, BPKB Mobil/ Kereta (Mobil Kredit Juga Bisa) Hub : M AYA 0 8 1 2 6 0 6 1 6 5 0 7190126

Iklankan Produk Anda Disini...!! Murah & Berkualitas Raih Sukses Bersama Kami...

M e n c e r m a t i a s p e k l e g a l i t a s t r a ve l T r a c k r e c or d ( c a t a t a n pe r ja la na n t r a v e l) Pe rha t ik a n ha rga ya ng dit a w a rk a n M e k a nism e pe m ba ya ra n Ce r m a t i fa silit a s ya ng dibe rik a n B e r t a n y a k e pa da or a ng la in

DI J U AL RU M AH Jalan Sembada XVII No.8 Komplek Koserna Medan, 1 1/2 Lantai, Luas tanah 259 m2, 4 Kamar Tidur, 2 Kamar Mandi (SHM) Hubungi : WA : 0 8 1 3 6 1 4 5 6 5 7 5 H P. : 0 8 5 2 7 6 9 1 4 3 4 9 082167551019

191293

DI J U AL RU M AH Jalan Sembada XVII No.2, 1 Lantai, Luas tanah 237 m2, 3 Kamar Tidur, 1 Kamar Mandi Hubungi : WA : 081361456575 H P. : 0 8 5 2 7 6 9 1 4 3 4 9 082167551019

TANAH TIMBUN SERVICE KONSTRUKSI

Kami PT PRS Kontraktor menyediakan tanah PRIMA SERVICE W C T U M PPA A T -SEDO -SEDOTT W C timbun izin lengkap. 0811600965 085370978888 Hub : 081265560007 Dijamin lancar – bergaransi (Sembiring)

191181

191288

SENIN - JUMAT: 08.00 - 16.30 SABTU: 09.00 - 16.00 *Minggu & Hari Libur Nasional (Tutup)

061 - 457 6602

Menu Sepesial Di Rumah Bakso Fahira MEDAN(Waspada): Rumah Bakso Fahira, menyiapkan menu khas yang sayang dilewatkan. Jika Anda termasuk suka bakso, bisa mengolah bakso untuk dinikmati di rumah. Caranya, pesan di WA: 08776360-8855 atau IG:@syafridaismail. Jika ingin belanja langsung,Anda bisa mampir ke Jl.Pembangunan Komplek Villa Surya Kencana No.15 Medan. Saat ini Rumah Bakso Fahira sedang ikut kegiatan bazar di Lapangan Ahmad Yani Medan digelar Ikatan Abiturent Yaspendhar (Harfest)2020. Owner Rumah Bakso

Fahira,Syafrida,Selasa(10/3) menyebutkan, idenya mengembangkan usaha ini tidak terlepas dari usaha sang suaminya Ismail yang membuka usaha penjualan daging di Pasar Petisah. Sehingga bahan baku pembuatan bakso berbahan dasar daging sapi murni ia order langsung dari sana. "Ya, bahan dasar daging asli pilihan. Sehingga rasanya sangat beda. Selain itu, kondisi daging untuk pembuatan bakso juga masih fresh dan diolah sesuai standar kesehatan. Sudah memiliki standar halal. Yang jelas bakso olahan kami kualitasnya tidak

diragukan,"katanya. Syafrida membuka gerai bersama Forum Komunikasi Muslimah Indonesia(FKMI) Sumut, diketuai Hj Revita Lubis dan Ketua UKM,Novit dan beberapa pengurus dan anggota lain yang juga ikut dengan kreasi aneka kuliner. Di bazar inilah Rumah Bakso Fahira menyediakan bakso lengkap dan bisq dinikmati pengunjung.Bagi yang ingin bakso frozen, juga tersedia. Saat mencicipi baksonya, memang sangat terasa beda karena tekstur daging langsung terasa. Lezat dan gurih dengan perpaduan bumbu

menjadikan bakso ini pilihan para pengunjung. Belum lagi,bihun putih pilihan sebagai pelengkap bakso yang membuat kita kenyang dipadu potongan daun sup, sehingga aroma sup sangat terasa. Jika ingin rasa beda,celupkan bakso dalam saus, jika Anda ingin rasa gurih pedas saat mengigit bakso. Sarana PromosiBazar atau pameran, kata Syafrida, sangat perlu bagi pengusaha seperti dirinya. Selain ajang promosi, juga memastikan produk kuliner olahan diterima oleh pasar. Sehingga, saat bazar usai, pengunjung bazar akan mengontak dan memesan

sesuai kebutuhan. Jadi, bazar ini bagi pengusaha untuk prospek pasar jangka panjang. Makanya kita berikan kartu nama bagi pengunjung sambil mereka belanja produk kita. "Ini moment pengusaha yang sangat cocok, apalagi pengunjung bazar adalah penggiat UKM ataupun pengambil kebijkan publik. "Alhamdulillah dalam bazar ini, stand FKMI dikunjungi Wagubsu H.Musa Rajekshah dan isteri yang ikut mencicipi bakso Rumah Fahira.Ada juga artis komedian,Edwin yang sengaja hadir dikegiatan Harfest,"katanya.(m37)

Waspada/Anum Saskia

Syafrida owner Bakso Rumah Fahira mendapat respon artis ibu kota Edwin saat berlangsungnya Bazar bersama FKMI dikegiatan Ikatan Abiturent Yaspendhar (Harfest)2020.


WASPADA Rabu, 11 Maret 2020

Ekonomi & Bisnis A5 Menkeu Minta Peningkatan Batas Atas Nominal Waspada/Ist

Asisten Manager PLTA Asahan 3, Rahadi didampingi Bidang Komunikasi PLN UIP Kitsum Fauzi Damanik saat meninjau terowongan proyek pembangunan PLTA Asahan 3.

PLTA Asahan 3 Ditargetkan Rampung Maret 2023 ASAHAN (Waspada): Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Asahan 3 ditargetkan akan rampung pada Maret 2023. Sehingga, pembangkit ini bisa menambah keandalan pasokan listrik di Sumatera Utara (Sumut). Asisten Manager PLTA Asahan 3, Rahadi mengatakan, pihaknya berharap pembangunan kontruksi PLTA Asahan 3 tersebut segera rampung. Sehingga PLTA Asahan 3 ini bisa segera beroperasi dan menambah keandalan pasokan listrik di Sumut. “Setelah beroperasi nanti, pasokan listrik dari pembangkit ini untuk menjaga kestabilan dan keandalan listrik di Sumut. Khususnya Kabupaten Asahan dan Toba (Tobasa) serta daerah sekitarnya,” ujarnya, Senin (9/3). Rahadi yang didampingi Bidang Komunikasi PLN UIP Kitsum Fauzi Damanik menyebutkan, saat ini progres pengerjaan masih 5,11%. Progres ini sedikit melambat 3% dari target awal 8%, karena kendala teknis seperti hujan dan lainnya. Namun pihaknya optimis penyelesaian akan sesuai target. “Kita optimis penyelesaian proyek PLTA Asahan 3 akan sesuai target yakni selesai pada Maret 2023. Pembangkit ini akan menghasilkan

kapasitas listrik 174 MW (2X87MW),” katanya. Dia menjelaskan, dengan menggunakan energi air, PLTA ini akan menurunkan biaya pokok produksi (BPP) di Sumbagut sekitar Rp72 per kWh. Sehingga terdapat potensi penghematan sebesar Rp1,9 triliun per tahun. Di mana saat ini biaya kelistrikan sekitar Rp1.593 per kWh. Rahardi merinci, jika beroperasi nantinya akan segera Break Even Point (BEP) atau mencapai titik impas sekitar 13 hingga 15 tahun. Kontrak pembangunan PLTA Asahan 3 terdiri dari 5 LOT (Civil Works) Untuk Lot 1 sendiri, kata dia, progres pengerjaan sudah mencapai 6,8% dan lot 2 sudah mencapai 5%. Sedangkan lot 3, 4 dan 5 masih dalam proses lelang. “Harapan kita, pengerjaan PLTA Asahan 3 ini dapat berjalan lancar sehingga pada 2023 nanti bisa dipergunakan. Kita harapkan dukungan dari semua pihak baik stakeholder terkait ataupun masyarakat,” pungkasnya. Seperti diketahui, proyek pembangunan PLTA Asahan 3 ini merupakan proyek pengadaan listrik PLN jangka panjang. Diharapkan proyek ini mampu menampung seluruh kebutuhan listrik masyarakat Indonesia. (m41)

Pola Pikir Kebijakan Impor Perlu Pengawasan DPR RI MEDAN (Waspada): Yang paling penting dikritisi DPR RI tentang kebijakan impor yang dilakukan pemerintah adalah pola pikir (mindset) pembuat kebijakan itu. . Artinya, pola pikir ketidak berpihakan pemerintah terhadap impor yang tidak berpihak kepada masyarakat Indonesia atas kepentingan jangka pendek, ini adalah satu kebodohan,ujar Pakar Politik Dan Sosial Dadang Dermawan Pasaribu kepada Waspada, kemarin. “Jadi, sebelum kebijakan impor itu dibuat, pola pikir pembuat kebijakan itu harus dilakukan oleh DPR RI sesuai tugas dan fungsinya. Jangan kebijakannya saja tapi mindset pembuat kebijakan tersebutlah yang harus diutamakan”,ucap Dadang. Menurut dosen USU dan UMA ini, kebijakan impor tidak memiliki paradigma kebutuhan jangka panjang untuk membangun bangsa ini. Tapi, kebijakan impor tersebut dilakukan hanya dilakukan untuk sesaat dan merugikan masyarakat. Contohnya lagi, yang paling banyak dihasilkan produk tekstil impor. Kita memiliki bahan baku tekstil (raw material tekstil), semestinya kita tidak perlu melakukan impor pakaian yang dibutuhkan masyarakat. Apalagi kita memiliki paradigma per tekstilan nasional. Dengan bahan baku yang dimiliki, kan sebaiknya di produksi saja di dalam negeri. Tapi dilapangan, akibat mindset para pembuat kebijakan impor, dan kurangnya pengawasan legislatif, alhasil barang yang bisa di proses dan di produksi sendiri di dalam negeri, malah diimpor lagi dari luar negeri. Yang anehnya lagi, bahan material di ekspor ke negara tersebut, di impor lagi ke Indonesia sebagai barang siap jadi. Ini kan aneh,sebut Dadang. Bila ada dugaan indikasi korupsi dan telah banyak contoh akibat kebijakan impor tersebut dilakukan ini adalah wajar. Kenapa, karena paradigma pembangunan bangsa ini kedepan tidak diutamakan oleh para pembuat kebijakan (pemerintah) akibat juga kurangnya pengawasan yang dilakukan DPR RI, sebut Dadang. Kata Dadang, selama ini kebijakan pemerintah banyak dikuasai oleh pemerintah yang oleh DPR RI tunduk akan kebijakan pemerintah tersebut. Akhirnya, DPR hanya sebagai delegasi untuk memuluskan setiap kebijakan itu.

Padahal, secara institusi kedudukan DPR RI adalah sama dengan kedudukan presiden atau pemerintah. Tapi di lapangan akibat kebijakan politik, DPR RI tunduk pada kebijakan pemerintah. Artinya fungsi DPR RI terhadap pengawasan baik anggaran dan pembuat kebijakan UU hanya pemulus dari kebijakan pemerintah termasuk kebijakan impor yang tidak berpihak kepada masyarakat dan pemulus para pemburu rente yang mengatur terciptanya kebijakan dengan oknum pemerintah tersebut, sebut Dadang. Sementara menurut Benjamin Gunawan, sekaitan virus Corona dan terjadinya ekonomi global yang tidak baik seperti perang dagang antara Amerika Serikat dengan China, perang Suriah China, ini memicu terjadinya perlambatan pertumbuhan pertumbuhan perekonomian secara global tidak terkecuali di Indonesia. bahkan menghentikan impor barang-barang yang masuk ke Indonesia. Dikatakan Benjamin, dengan dihentikannya beberapa barang ysng diimpor, lalu , pemerintah meningkatkan produksi di dalam negeri dari negara-negara lain, adalah langkah yang baik bagi pemerintah Indonesia untuk tidak terus ketergantungan untuk melakukan impor. meski ada barang-barang yang memang harus di impor. Namun, lanjut Benjamin, ada barang-barang konversi yang harus di impor ke Indonesia yang dan belum bisa di produksi di Indonesia. Memang, tidak semua proses barang-barang konversi bisa di produksi di Indonesia. Namun, bila ada upaya pemerintah untuk melakukan proses produksi menghasilkan produk jadi untuk konsumsi di dalam negeri itu lebih baik, apalagi bahan materialnya ada di dalam negeri dan kita lepas dari ketergantungan dari negara lain. Contoh, barang-barang elektronik yang bahan materialnya ada di Indonesia memang tidak perlu dilakukan impor dan bisa di proses dan menjadi produk dalam negeri. Begitu juga barang-barang olahan yang diproduksi manufaktory bisa diolah sendiri itu ada upaya kesana untuk lebih baik. Tapi ada juga barang yang pemerintah harus melakukan impor misalnya bahan pangan bawang putih yang tidak bisa menghasilkan produksi yang baik termasuk di Sumut maka ini harus di impor untuk memenuhi kebutuhan masyarskat,pungkas Benjamin. (clin)

BI Akan Gelar Pekan QRIS Nasional MEDAN (Waspada): Bank Indonesia Kantor Perwakilan Provinsi Sumatera Utara (BI KPw Sumut) menggelar Pekan QRIS Nasional (PQN) di Medan, mulai 9-13 Maret 2020. Sedangkan puncak acara PQN akan digelar di Lapangan Benteng pada 14-15 Maret. “Puncak acara PQN di KPw Sumut pada 1415 Maret 2020 di Lapangan Benteng Medan,” kata Kepala Perwakilan BI Sumut Wiwiek Sisto Widayat, Selasa (10/3). Wiwiek menjelaskan, selain menghadirkan berbagai transaksi digital, Pekan QRIS Nasional ini juga dimeriahkan dengan fun bike bagi masyarakat umum dan bazaar di lapangan Benteng Medan. “Untuk memeriahkan pekan QRIS ini kita menghadirkan artis Donnie Sibarani ex ADA BAND dan Lyodra Idol. Diharapkan masyarakat terutama kaum milineal menjadi lebih tertarik mengikuti kecahgihan teknologi QRIS,” tegas Wiwiek. Wiwiek menyebutkan, melalui kegiatan ini, BI akan memperkuat perluasan akseptasi QRIS (Quick Response Code Indonesia Standard) dan elektronifikasi dilaksanakan serentak seluruh Kantor Perwakilan Bank Indonesia. “Kegiatan tersebut juga untuk memperkuat kebijakan sistem pembayaran guna mendukung pertumbuhan ekonomi. Antara lain melalui

perluasan akseptasi QRIS serta elektronifikasi Bansos dan transaksi keuangan Pemda,” sebutnya. Wiwiek mengatakan, BI berharap dukungan investasi dan Implementasi RUU Cipta Kerja dan Perpajakan, dengan koordinasi pemerintah dan otoritas. “Meningkatkan koordinasi dengan Pemerintah dan otoritas terkait guna memperkuat sumber, struktur, dan kecepatan pertumbuhan ekonomi, termasuk mendorong investasi melalui proyek infrastruktur dan implementasi RUU Cipta Kerja dan Perpajakan,” sebutnya. Wiwik menyebutkan, berdasarkan data Januari 2020, total uang elektronik (UE) yang beredar di Sumatera Utara sebanyak 2,19 juta, dengan pangsa terbesar sebanyak 60% berada di Medan, disusul Deliserdang, Binjai dan Langkat. Mayoritas UE yang beredar merupakan 77% server-based dan 51% UE registered. Dari sisi volume transaksi UE, pada Januari 2020, terjadi penurunan sebesar 12,1% (mtm) dibandingkan dengan bulan sebelumnya. Tren penurunan ini diprediksi disebabkan menurunnya tingkat konsumsi masyarakat pasca libur Natal dan Tahun Baru serta mulai berkurangnya promo yang diberikan para penyelenggara UE. (m41)

JAKARTA (Waspada): Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati telah meminta Direktorat Jenderal Pajak (DJP) meningkatkan batas atas nominal restitusi dipercepat dari Rp1 miliar menjadi Rp5 miliar. Peningkatan nominal restitusi ini dalam rangka membantu arus kas dunia usaha di tengah mewabahnya virus corona atau covid-19. “Karena orang sekarang sedang stand still, sementara kita ada ruang untuk menambah nominal restitusi dipercepat,” ujar Sri Mulyani di kantor Ditjen Pajak usai mengisi di Jakarta, Selasa (10/3) Seperti diketahui, restitusi dipercepat merupakan fasilitas yang diberikan oleh pemerintah bagi wajib pajak (WP) dan pengusaha kena pajak (PKP) yang patuh dan taat membayar pajak. Selain restitusi dipercepat yang sudah ditambah nominalnya, Kementerian Keuangan saat ini sedang menimbangnimbang jangka waktu, cakupan, hingga skema dari relaksasi PPh Pasal 21, PPh Pasal 22, hingga PPh Pasal 25. Untuk relaksasi PPh Pasal 21, Sri Mulyani mengaku saat ini pihaknya sedang berkoordinasi dengan Kementerian Koordinator Perekonomian terkait seberapa lama relaksasi tersebut akan diberikan dan berapa banyak sektor yang akan menikmati fasilitas tersebut. Hal yang sama juga dipertimbangkan untuk PPh Pasal 25. PPh Pasal 22 juga akan dire-

laksasi untuk membantu sektor manufaktur memenuhi kebutuhan bahan baku dan barang modal. Pada saat yang sama, negara mitra nontradisional juga sedang dicari dalam rangka menggantikan barang impor yang selama ini berasal dari China. Sri Mulyani menerangkan bahwa penentuan jangka waktu, cakupan, dan skema stimulus perpajakan ini tidak mudah untuk ditentukan karena tidak ada satupun pihak yang tahu seberapa lama wabah Covid-19 ini akan berlangsung. “Oleh karena ketidakpastian ini kita harus hari-hati, jangan sampai amunisi kita habis di depan sehingga ke belakang kita semakin kesulitan,” tutur Menkeu. Jika dibandingkan dengan skema yang digunakan tahun 2009 lalu, kala itu Kementerian Keuangan mengeluarkan Peraturan Menteri Keuangan (PMK) No. 43/2009 tentang PPh Pasal 21 Ditanggung Pemerintah (DTP) atas Penghasilan Pekerja pada Kategori Usaha Tertentu. Dalam ketentuan tersebut, pemerintah memberikan fasilitas PPh Pasal 22 DTP atas pekerja pada kegiatan usaha tertentu yang memiliki penghasilan bruto di atas Penghasilan Tidak Kena Pajak (PTKP) tidak lebih dari Rp5 juta dalam satu bulan. Adapun kegiatan usaha tertentu yang dimaksud antara lain usaha pertanian termasuk

Setelah Terpuruk, IHSG Mengalami Pemulihan MEDAN (Waspada): Pasar saham kembali membaik pada perdagangan Selasa (10/3), setelah sehari sebelumnya mengalami keterpurukan yang cukup dalam. Sejumlah pasar keuangan global termasuk Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengalami pemulihan. IHSG sempat menguat lebih dari 2% dan menyentuh level 5.278. Sementara saat ditutup, IHSG berada di posisi 5.220,82. Hal ini menunjukkan IHSG mengalami pemulihan dibandingkan sehari sebelumnya yang ditutup di level 5.136,80. “Pasar saham kembali membaik, setelah sejumlah pasar keuangan global mengalami pemulihan. Kabar membaiknya dua pasien Covid-19 di Indonesia juga menjadi kabar baik bagi pelaku pasar,” kata pengamat pasar saham, Gunawan Benjamin. Gunawan menyebutkan, kondisi pasar keuangan membaik setelah AS juga mengambil langkah untuk memangkas pajak. “Kebijakan tersebut menjadi angin segar setelah banyak pelaku pasar yang pesimis terkait dengan penyebaran corona yang meluas,” ujarnya. Dari China, lanjut Gunawan, penutupan sejumlah pusat kesehatan seiring menurunnya kasus pasien corona juga menjadi kabar baik bagi pelaku pasar. “Selain itu, banyak perusahaan BUMN yang akan melakukan buyback saham perusahaannya. Mengingat tekanan harga sebelumnya membuat sejumlah harga saham BUMN terlihat murah,” ujarnya. Di sisi lain, lanjut Gunawan, kinerja mata uang Rupiah juga menguat di level 14.350 per US Dolar. Pada perdagangan sebelumnya, Rupiah melemah di level 14.390 per US Dolar. (m41)

perkebunan, peternakan, perburuan, kehutanan, usaha perikanan, dan usaha industri pengolahan. Fasilitas PPh Pasal 21 DTP ini berlaku sejak Maret 2009 dan berakhir pada 31 Desember 2009. Atas PPh Badan pemerintah menyederhanakanalapisan tarif badan dari lapisan tertinggi 30 persen menjadi tarif tunggal 28 persen serta ada diskon tarif pajak sebesar 5 persen untuk perusahaan yang terdaftar di bursa efek yang 40 persen sahamnya dimiliki oleh publik. Makin Taat Menkeu Sri Mulyani menilai, masyarakat kini semakin taat untuk membayar pajak. Berdasarkan realisasi penyampaian Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT) per 9 Maret 2020 telah mencapai 6,27 juta pela-

poran. Jumlah ini meningkat dibandingkan pada periode yang sama tahun sebelumnya yang hanya mencapai 4,73 juta. Berdasarkan data Direktorat Jenderal Pajak (DJP), jumlahWP yang melaporkan SPT melalui e-Filling tumbuh drastis dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. Per 9 Maret, jumlah SPT yang dilaporkan melalui e-Filling mencapai 5,4 juta SPT, lebih tinggi dibandingkan 9 Maret tahun lalu dimana pelaporan melalui e-Filling baru mencapai 4,16 juta SPT. Seiring dengan meningkatnya penggunaan e-Filling dalam pelaporan SPT, jumlah pelaporan SPT yang dilakukan secara manual pun tercatat menurun hanya sebesar 253.532 SPT, lebih rendah dibandingkan tahun 2018 dimana pelaporan secara manual mencapai 333.453 SPT.

Hal ini merupakan capaian yang positif, terutama dengan semakin meningkatnya WP yang melaporkan SPT secara online. “Kita tidak lagi melihat kerumunan di kantor-kantor pajak, itu positif. Tapi tetap kita antisipasi dalam dua minggu ke depan biasanya tetap ada saja yang datang ke kantor,” ujar Sri Mulyani. Direktur Jenderal (Dirjen) Pajak Suryo Utomo pun mengatakan pihaknya sudah menyiapkan satuan tugas penanganan SPT yang akan mengawal pelaporan SPT hingga April besok. Jumlah server akan ditambah dari 10 server menjadi 20 server dan jumlah bandwith pun akan ditambah tiga kali lipat dalam rangka mengantisipasi lonjakan pelaporan SPT pada akhir Maret 2020. (J01)

OJK Keluarkan Aturan Baru Buyback Tanpa Harus RUPS JAKARTA (Waspada): Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengeluarkan aturan baru berupa relaksasi pembelian kembali saham atau buyback tanpa harus menggelar rapat umum pemegang saham (RUPS) terlebih dahulu untuk peroleh persetujuan. Relaksasi tersebut tertuang dalam Surat Edaran OJK Nomor 3/SEOJK.04/2020 tanggal 9 Maret 2020. Beleid ini mengatur tentang Kondisi Lain Sebagai Kondisi Pasar Yang Berfluktuasi Secara Signifikan Dalam Pelaksanaan Pembelian Kembali SahamYang Dikeluarkan Oleh Emiten Atau Perusahaan Publik. Se l a i n i t u , b e l e i d i n i mengatur jumlah saham yang dibeli kembali dapat lebih dari 10 persen dari modal disetor dan paling banyak 20 persen dari modal disetor. Adapun, ketentuan paling sedikit saham beredar yakni 7,5 persen dari modal disetor. Sementara itu, Bursa Efek Indonesia (BEI) mengimplementasikan perubahan batas auto rejection, yaitu hanya dapat turun maksimal 10 persen. Jika saham bergerak melemah dari batas tersebut, maka saham bersangkutan akan terkena auto rejection bawah, sementara batas atas masih pada level 2035 persen. Sejumlah analis pasar modal menilai pelonggaran aturan buyback dapat membantu pasar modal domestik bergairah, sehingga relaksasi itu dapat menahan penurunan IHSG. Karena dengan buyback diproyeksikan akan meningkat-

kan permintaan terhadap saham BUMN, baik sisi trader maupun investor. “Dengan bertambahnya demand, tentunya harga juga akan terjaga. Komitmen buyback akan membuat sentimen pasar akan semakin baik. Langkah itu diharapkan meredakan aksi panik jual yang saat ini terjadi di pasar saham,” jelas Head of Equity Trading MNC Sekuritas Medan FrankieWijoyo Prasetio. 12 BUMN Siap Buyback Menyambut aturan baru OKJ tersebut, Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) melansir sedikitnya 12 emiten BUMN siap melakukan buyback atau pembelian kembali saham senilai Rp10 triliun. Langkah ini diambil sebagai respons terhadap kondisi pasar modal yang tersungkur sebagai imbas dari sentimen negatif penyebaran virus corona dan penurunan harga minyak dunia. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara tahun berjalan telah terkoreksi 17 persen. Wakil Menteri BUMN KartikaWirjoatmodjo mengatakan, pemerintah telah memberi lampu hijau kepada 12 perusahaan pelat merah untuk melakukan buyback. Hal ini dilakukan dengan memanfaatkan pelonggaran regulasi buyback tanpa didahului Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) yang dikeluarkan OJK. Kartika menjelaskan, bahwa keputusan mengenai besaran dan waktu pelaksanaan buy-

back dari para BUMN go publik akan ditentukan oleh masingmasing perusahaan tersebut. Dalam kesempatan terpisah, Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga mengatakan bahwa rencana buyback ini akan menghabiskan dana sekitar Rp7 triliun—Rp8 triliun. Kementerian telah berkoordinasi dengan 12 BUMN yang akan melakukan buyback. “Saham kan turun-turun terus di bursa, kemudian beberapa BUMN merasa nilai fundamentalnya melebihi nilai transaksi di pasar. Kami sudah koordinasi untuk buyback saham, ada 12 BUMN yang akan buyback, nilainya Rp7 triliun— Rp8 triliun,” ujarnya saat ditemui. Dia menjelaskan dari 12 perusahaan BUMN tersebut, empat di antaranya perbankan, yakni PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk., PT Bank Mandiri (Persero) Tbk., PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk., dan PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. Kemudian BUMN sektor karya seperti PT Wijaya Karya (Persero) Tbk., PTWaskita Karya (Persero) Tbk., PT Adhi Karya (Persero) Tbk., dan PT PP (Persero) Tbk. juga berencana melakukan hal yang sama. Emiten pengelola jalan tol, PT Jasa Marga (Persero) juga tengah merencanakan hal yang sama. Arya menambahkan, tiga BUMN pertambangan juga punya niat serupa, yaitu PT Bukit Asam Tbk., PT Aneka Tambang Tbk., dan PT Timah Tbk. (J01)

Para Single Mother Yang Mandiri Dan Bisa Maju Lewat Teknologi JAKARTA (Waspada) : Selamat Hari Perempuan Internasional! Grab senang karena dapat turut berperan dalam menciptakan lingkungan dengan masyarakat yang sangat beragam dan juga inklusif di Indonesia, termasuk bagi perempuan dan para Ibu Tunggal. Tema Hari Perempuan Internasional tahun ini yaitu #EachForEqual menjadi sangat bermakna bagi Grab. Melalui teknologi, Grab mampu mempersatukan dan memberdayakan jutaan perempuan luar biasa, baik itu mitra pengemudi, agen GrabKios, mitra-merchant GrabFood maupun para karyawan perempuan Grab. Ketika ASEAN diproyeksikan menjadi ekonomi terbesar keempat di dunia pada tahun 2030, Asian Development Bank (ADB) juga memperkirakan bahwa perempuan di Asia ratarata memiliki peluang 70% lebih kecil dibandingkan laki-laki untuk bergabung dengan angkatan kerja. Kesenjangan gender ini tetap ada meskipun pertumbuhan ekonomi stabil, peluang mendapatkan pendidikan sudah meningkat, serta adanya keinginan untuk memperoleh pekerjaan dari sebagian besar perempuan pada usia produktif. Managing Director Grab Indonesia, Neneng Goenadi menyatakan, “Sebagai aplikasi serba bisa yang melayani lebih dari 500 kota di Indonesia, Grab terus berkomitmen untuk mendorong lebih banyak keragaman pada angkatan kerja di Indonesia dan terus menciptakan inklusivitas. Hal ini termasuk dengan menciptakan lebih banyak kesempatan ekonomi bagi perempuan, menyediakan layanan yang inklusif untuk membangun hidup keseharian yang lebih aman bagi semua orang, dan menjalin kemitraan strategis untuk dapat membuat perubahan.” Untuk bisa mencapai komitmen ini, Grab melihat

pentingnya fondasi kebijakan perusahaan yang kokoh dan dipayungi oleh kemitraan strategis dengan lembaga terpercaya. Di Indonesia, Grab bermitra dengan tiga lembaga untuk bisa menghadirkan teknologi yang inklusif dan aman, yakni dengan Komnas Perempuan untuk menciptakan tata kelola perusahaan yang baik bagi penumpang dan mitra perempuan, Forum Pengada Layanan untuk pemulihan korban kekerasan serta program peningkatan kapasitas dan pemberdayaan ekonomi bagi perempuan penyintas kekerasan dan Pundi Perempuan untuk mengajak pelanggan memberikan donasi bagi lembaga pengada layanan bagi korban kekerasan. Kisah Ibu Tunggal yang Berdikari Lewat Teknologi Kristina, ibu tunggal asal Medan ini mampu mendobrak stigma bahwa perempuan tidak bisa mandiri. Warung yang ia dirikan sejak 1997 silam menjadi sumber pendapatan baginya dan tiga orang anaknya. Awalnya,dia mengaku cukup kewalahan menjalankan warungnya seorang diri karena harus mem-

bagi waktu untuk mengurus anak dan belanja berbagai kebutuhan warungnya. “Sejak memanfaatkan teknologi GrabKios, sekarang bisa menjadi lebih hemat dan juga bebas mengatur kebutuhan toko setiap kali belanja. Enggak perlu menyewa becak bermotor setiap kali mau belanja. Ongkosnya bisa ditabung. Semua bisa dikontrol lewat telepon genggam saya. Pembeli semakin ramai karena kini saya bisa menawarkan layanan seperti pembayaran tagihan PLN, BPJS, PDAM, juga pembelian pulsa dan paket data,” ungkapnya. Lain padang, lain belalang. Setelah kehilangan pekerjaan sebagai tim administrasi cadangan, Ibu Tunggal asal Surabaya ini tidak putus asa. Bermodalkan motor ber-STNK, SIM, KK dan SKCK, Dewi mulai menjadi mitra pengemudi GrabBike 2 tahun lalu. Dewi membuat jadwal untuk dirinya sendiri, selama hari Senin sampai Jumat, ia bekerja menjadi mitra pengemudi, sedangkan di hari Sabtu ia ambil libur yang biasanya dihabiskan dengan sang anak, sedangkan di hari Minggu, ia digunakan

untuk berjualan. “Dari awal memang sudah berencana kalau ada sisa uang penghasilan nge-Grab bakal dijadikan modal usaha. Saya juga berpikir, usia seseorang itu semakin lama semakin tua. Saya tidak bisa selamanya menjadi driver karena tenaga saya pasti menurun nantinya. Tapi saya senang sekali di usia 31 tahun ini saya dipertemukan dengan Grab. Saya bisa mencari nafkah untuk anak dan keluarga saya. Pilihan yang tepat untuk saya yang seorang single parent,” pungkasnya. Usia tidak boleh menjadi penghalang. Memasuki usia ke38, Lestari Hendrawati mengakui bahwa kian sulit mencari pekerjaan. Namun, Ibu tunggal asal Bandung ini membuktikan bahwa kegigihan pasti berbuah manis. “Saya sempat berpikir, apa cari kerja ke Jakarta, tapi nanti anak-anak sama siapa? Akhirnya saya pilih menjadi mitra pengemudi GrabCar di Mei 2017. Pendapatan juga ternyata lebih banyak di online. Dibilang lelah, ya lelah, tapi sebatas kaki saja. Kalau hati mah tidak. Kalau saya lelah, saya cuma satu pikirannya, saya kerja

buat anak-anak. Kalau nggak narik, anak-anak dari mana makan dan minumnya. Niat dan jaga kesehatan, itu yang penting bagi saya. Teknologi benar-benar membantu setiap orang, termasuk saya,” ujar Ibu dengan empat anak ini. Bulan Maret 2019, IFC merilis sebuah laporan yang memaparkan tentang bagaimana kehadiran layanan transportasi berbasis teknologi memfasilitasi perempuan untuk dapat masuk ke dalam industri transportasi. Hampir seperempat responden perempuan yang disurvei menyatakan bahwa layanan ini telah meningkatkan rasa kemandirian mereka; dibandingkan dengan 18 persen laki-laki yang berpendapat serupa. Hal ini kemudian juga meningkatkan mobilitas sosial ekonomi mereka terutama pada ruangruang yang didominasi oleh laki-laki. “Temuan tersebut sejalan dengan 4 dari jutaan kisah Ibu Tunggal yang telah membuktikan bagaimana teknologi dapat membuat mereka lebih mandiri. Untuk meningkatkan rasa percaya diri mereka, kami juga telah menghadirkan rangkaian teknologi keamanan termasuk Tombol Darurat, Verifikasi Wajah Penumpang, Panggilan Gratis dan juga Kamera GrabSiaga. Kami ingin terus mendukung mereka semua untuk dapat mengejar tujuan pribadi dalam hidup, tanpa rasa takut atau perasaan enggan,” tambah Neneng. Laporan Dampak Sosial Grab 2018/2019 mencatatkan bahwa layanan transportasi Grab adalah 1,2 kali lebih aman dibandingkan dengan standar kualitas layanan taksi di Singapura yang dibilang sangat tinggi. Menciptakan keseharian yang lebih baik bagi setiap perempuan dengan teknologi, menjadi sebuah misi yang lekat di hati kami. #EachForEqual, teknologi yang mempersatukan. (m38)


Universitaria

A6

WASPADA Rabu 11 Maret 2020

DPD IKA UNDIP Sumut Dilantik

SUARA AKADEMIK

DEWAN Pengurus Daerah Ikatan Keluarga Alumni Universitas Diponegoro Sumatera Utara (DPD IKA UNDIP) Sumut periode 2019-2024 dilantik Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Keluarga Alumni Universitas Diponegoro (DPP IKA UNDIP), Maryono SE MM. Pelantikan dan Perkenalan DPD IKA UNDIP Sumut mengusung tema “Alumni Bersatu, Menyonsong Indonesia Maju”. di Lotus Room Lantai 9 Hotel Arya Duta Jln Kapten Maulan Lubis No. 8 Medan, Sabtu (7/3) lalu. Ketua Panitia Pelaksana Pelantikan DPD IKA UNDIP Sumut, Dr Azizul Kholis SE MSi CMA CSRS melaporkan pelantikan ini merupakan acara konsolidasi organisasi menindak lanjuti hasil musyawarah daerah IKA UNDIP Sumut yang telah dilaksanakan pada tahun 2019 lalu. Hadir dalam acara itu ikatan alumni Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dari USU, UNIMED, Unsyiah dan ITB. Selanjutnya Ketua Dewan Penasehat DPD IKA UNDIP Sumut, Ir Iskandar Sembiring MM berharap kepada kepengurusan yang baru DPD IKA UNDIP Sumut bisa terus memberikan kontribusi yang baik bagi pembangunan di Sumatera Utara. Ketua DPD IKA UNDIP Sumut, Benny Iskandar ST MT mengucapkan terima kasih atas kepercayaan dan amanah yang diberikan untuk meneruskan jejak langkah Ketua DPD IKA UNDIP Sumut sebelumnya Maryono, Wahid, Iskandar Sembiring dan sekarang di amanahkan kepada saya.. Ketua Umum DPP IKA UNDIP, Maryono SE MM mengatakan, semoga dengan susunan kepengurusan baru yang banyak diisi oleh generasi muda dapat meningkatkan kinerja dan mempersatukan anggota. Lulusan UNDIP ada dimana-mana dan memiliki kualitas yang sifatnya nasional juga memiliki raiting produktivitas yang paling cepat diterima dalam dunia tenaga kerja peringkat ke 2 di Indonesia. Beliau juga berharap agar alumni UNDIP dapat bekerjasama dengan pemerintah daerah, berkomunikasi yang searah dengan DPP IKA UNDIP, melakukan diskusi rutin untuk mencari solusi masalah-masalah bangsa dan negara agar lebih maju dan lebih baik,”harapnya. Plt. Wali Kota Medan, Ir H Akhyar Nasution MSi menyampaikan bahwa Bersama IKA UNDIP Majukan Kota Medan. Saat ini alumni UNDIP, Benny Iskandar menjabat sebagai Kepala Dinas Permukiman, Kawasan Perumahan dan Penataan Ruang Kota Medan yang merupakan Kadis yang sangat bergengsi karena proses pembangunan di Medan tergantung beliau, kalau beliau tidur, tidurlah Kota Medan ini, tapi kalau beliau bergerak dinamis dan gesit maka siblah Kota Medan ini, mesti gesit dan lincah. Berharap dengan jaringan IKA UNDIP dapat menjemput anggaran dari pemerintah pusat untuk pembangunan Kota Medan.”Ayo tetap guyub dan rukun, ilmu wajib tumbuh dan berkembang, mari kita saling tukar informasi, tukar pengalaman dan berbagi,”ujarnya. (m49)

Waspada/Ist

DIREKTUR AMI Medan didamping Wakil Direktur dan utusan dari PT. Snepac saat memberikan arahan kepada kadet.

Kadet AMI Ikuti Rekrutmen Praktik Darat PULUHAN kadet Akademi Maritim Indonesia (AMI) Medan, sangat antusias mengikuti test rekrutmen praktik darat oleh PT. Snepac yang dilaksanakan di kampus tersebut, Selasa (10/3). Meski diliputi rasa‘deg-degan’ dan suasana yang tegang, puluhan kadet dari jurusan Ketatalaksanaan Pelayaran Niaga dan Kepelabuhan (KPNK) dengan serius mengikuti arahan dari Direktur AMI Medan Capt Dafid Ginting MMar, MSi, dan utusan dari PT. Snepac Batam Rica Mavelina dan Romuduk Nababan. Capt Dafid mengatakan, pada rekrutmen praktik darat ini diikuti 13 kadet dan mereka diseleksi oleh PT. Snepac. Jika mereka lulus, para kadet ini akan menjalani praktik darat (training) selama enam bulan. Menurut Dafid, AMI Medan telah mengikat kerjasama nota kesepahaman (MoU) dengan PT. Snepac Batam, dan beberapa perusahaan pelayaran lainnya baik yang ada di Medan maupun di Pulau Jawa. “Program studi (Prodi) KPNK ini banyak peminatnya, karena hampir rata-rata setelah mereka mengikuti praktik darat, mereka langsung diterima bekerja di perusahaan tersebut,” tutur Dafid seraya menambahkan sejalan dengan revolusi industri 4.0, lembaga pendidikan kemaritiman juga harus mampu melakukan banyak perubahan khususnya dalam pembuatan kurikulum yang harus disesuaikan dengan kebutuhan pasar kerja. Sementara itu, Rica Mavelina didampingi Romuduk Nababan mengatakan, peluang kerja di industri pelayaran sangat besar. “Dari hasil test ini kami akan memilih tujuh kadet terbaik untuk ditempatkan di Batam,” ujarnya. Rica dan Romuduk yang juga alumni AMI Medan lulusan tahun 2014 mengakui, pimpinannya dari PT. Snepac mempunyai kepercayaan yang tinggi terhadap lulusan AMI Medan. Oleh karena itu MoU ini terus berlanjut sampai saat ini. (cwan)

Ego Manusia Junaidi, M.Si (Dosen UINSU Dan UMSU)

Waspada/ist

PENGURUS DPD IKA UNDIP Sumut diabadikan besama Ketua Umum DPP IKA UNDIP dan Plt. Walikota Medan, Ir H Akhyar Nasution MSi.

35 Ribu Siswa SMA Try Out UN UISU SEKITAR 35 ribuan siswa SMA di berbagai kabupaten/kota secara terpisah mengikuti pelaksanaan try out yang digelar Tim Promosi UISU. Kegiatan try out berlangsung secara bersamaan di masingmasing sekolah sejak akhir Februari hingga pertengahan Maret ini. “Alhamdulillah pelaksanaan try out berjalan sukses dan lancar,” kata Ketua Panitia Promosi UISU, Dr. Julia Maulina, M.Si kepada wartawan di kampus UISU kemarin. Dijelaskan Dr. Julia total siswa yang mengikuti pelaksanaan try out sebanyak 35.469 siswa dari 174 sekolah di Kota Medan, Deliserdang, Serdang Bedagai, Simalungun, Pematang Siantar, Tapanuli Teng, Pasaman, Padang Sidimpuan, Madina, Padang Lawas, Labusel, Labura, Batubara, Asahan, Tanjung Balai dan Labuha Batu (Rantau Prapat). Diantaranya, SMA Negeri 5 Pematang Siantar, SMA Negeri 1 Panti, SMA Negeri 2 Lubuk Sikaping, SMA Negeri 1 Lubuk Sikaping, SMA Negeri 2 Kotapinang, SMA Negeri 2 Torgamba, SMA Negeri 1 Panyabungan Utara dan SMA Negeri 1 Panyabungan. Selain itu, Try out juga digelar di SMA Negeri 1 Portibi,

Waspada/ist

REKTOR UISU Dr. H. Yanhar Jamaluddin, MAP berbincang-bincang dengan siswa kelas 12 SMA Negeri 14 Medan saat try out UN dilaksanakan tim promosi UISU. SMA Negeri 1 Kutacane, SMA Negeri 1 Halongonan Padang Lawas Utara. Sedangkan di kota Medan, try out UN juga digelar di SMAN 13 Medan, MAN 1 Medan, SMA Swasta Asyafi’iyah, SMA Marthadinata, SMA Negeri 14 Medan dan SMA Negeri 2 Medan.Kegiatan try out tersebut, katanya sudah dimulai sejak 17 Februari hingga akhir pekan ini dengan melibatkan tim promosi yang terdiri dari Dr. Julia Maulina, M.Si (Ketua) dan Pardi, SS, MS, Drs. Habibullah, MA, . Mas’ut, SE, M.M serta Ir. Luthfi Parinduri, M.Si (masingmasing sebagai anggota) dan

melibatkan 2 orang mahasiswa UISU. Rektor UISU Dr. H. Yanhar Jamaluddin, MAP mengatakan kegiatan promosi tahun ini memang lebih diarahkan kepada kegiatan langsung bersentuhan dengan kebutuhan siswa SMA. “Yang mereka butuhkan adalah bagaimana menghadapi Ujian Nasional (UN) yang akan digelar sebentar lagi.”ujar rektor. Sebab itu, sambungnya, UISU berinsiatif melaksanakan try out agar siswa-siswa dapat mempersiapkan diri untuk mengikuti pelaksanaan UN. Setidaknya, kata rektor, pelaksaaan

try out membuat siswa secara mental siap menghadapi ujian. Sebab, katanya, pola dan model try out yang dilaksanakan mengikuti pola dan model UN yang akan dilaksanakan nanti. Pada kesempatan yang sama, rektor mengatakan bahwa UISU sebagai perguruan tinggi swasta tetap mengedepankan nilai-nilai keislaman dalam aspek akademik dan proses pembelajaran di kampus. “Kita ingin mewujudkan UISU sebagai Perguruan Tinggi Swasta yang bertaraf insternasional dengan tetap mengedepankan nilai-nilai kislaman,”katanya. (m49)

STAI JM Tanjung Pura-MUI Binjai Teken MoU SEKOLAH Tinggi Agama Islam( STAI ) Jamaiyah Mahmudiyah ( JM) Tanjung Pura Kab.Langkat melakukan kerjasama dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Binjai dibidang pendidikan, terutama untuk Pendidikan Tinggi Kader Ulama ( PTKU) yang diprogram MUI kota Binjai. Kerjasama ditanda tangani Senin ( 9/3) di KantorYayasan STAI JM di Tanjung Pura, Langkat oleh Ketua Yayasan STAI JM Tanjung Pura Dr.H.Muhizar Muchtar,MS dan Ketua MUI Kota Binjai DR.HM Jamil,MA serta ketua STAI JM Tanjung Pura Muhammad Saleh disaksikan Sekum MUI H.Jafar Sidiq dan H.Ahmad Fauzi. KetuaYayasan STAI JM Tanjung Pura Dr.H.Muhizar Muchtar menyambut baik kerjasama dengan MUI Kota Binjai yang memprogram pendidikan kader ulama.” Melahirkan seorang ulama tidak mudah dan program MUI Binjai wajar didukung berbagai pihak,” ujarnya, dan siap menerima mahasiswa PTKU yang dibina MUI Kota Binjai di

Unimed Dukung Bumikan Pancasila Di Kampus

Waspada/Riswan Rika/B

PIMPINAN STAI JM Tanjung Pura dan Pengurus MUI Binjai usai penandatanganan MOU. STAI JM Tanjung Pura. Ketua MUI Binjai DR HM Jamil,MA menjelaskan program pendidikan kader ualam sebagai program utama MUI sudah diselenggarakan dua gelombang. Gelombang pertama meluluskan 12 orang dan program kedua ini sedang menjalani pendidikan di PTKU Jalan Arif Rahman Hakim Binjai 15 orang.” Mereka menjalani pendidi-

kan selama tiga tahun dengan diasramakan dan secara gratis.Kemudian akan mengikuti pendidikan di STAI JM guna memperoleh kesarjanaan secara resmi,” jelasnya. Ketua STAI JM Tanjung Pura Muhammad Saleh mengemukakan STAI JM Tanjung Pura terus dikembangkan dengan meningkatkan akreditasi terbaik.” Kami sudah membentuk

pos bantuan hukum dan mendapat kepercayaan oleh Pengadilan Agama Binjai.”Kepercayaan kepada mahasiswa STAI JM Tanjung Pura dari berbagai instansi pemerintah sangat kami hargai dan akan dilaksanakan sepenuhnya.Kepercayaan sudah tentu merupakan kebanggan khusus kepada STAI JM Tanjung Pura,” jelasnya. (a04/C)

Communication Gathering Fisip UMA Di Pancurbatu

Waspada/ist

PARA mahasiswa dan dosen komunikasi UMA berfoto bersama Dekan Fisip USU dr Her Kusmanto.

BAGI manusia beragama, hati adalah tempat pertemuan antara Allah dan manusia.Tetapi dewasa ini, ego yang ada dalam diri manusia telah mengganti hati yang dulu adalah tempat pertemuannya dengan Allah, sekarang menjadi tempat perjumpaan manusia dengan dirinya sendiri. Manusia menjumpai dirinya yang juga merupakan kaca refleksi baginya. Akibat dari egonya yang begitu berkembang, tetapi sekaligus menumpulkan hatinya, akhirnya manusia menjadi tertutup dari Tuhan. Bahkan hati nya sendiri mengingkari perlunya relasi dengan Tuhan itu, untuk kebaikan dirinya. “Ego tanpa iman” inilah yang melepas dan mengabaikan perjanjian sakral, perjanjian primordial manusia dengan Tuhannya untuk selalu ingat kepadanya: selalu mengikuti suara hatinya yang otentik. Kepercayaan sakral antara manusia yang tersimpan dalam jiwa primordialnya —dalam suara hatinya— telah dirusak atau ditutupi oleh ego manusia, yang tidak lagi punya minat untuk melihat Allah lewat mata iman dan kepasrahan. Inilah yang menyebabkan mengapa ajaran Islam menekankan pentingnya iman dan kepasrahan (islâm dalam arti generik) dan kesaksian terhadap kebenaran (ihsân) . Tanpa benang kepercayaan sakral dalam dirinya, manusia akan menderita. Bahkan bisa-bisa ia tidak memiliki kepercayaan terhadap manusia lain, bahkan pada saatnya kepada dirinya sendiri. Tanpa hubungan yang jelas dan terbuka yang mengarah ke dalam jiwa, dan selanjutnya melampaui jiwa ke arah ruh, manusia tidak akan memiliki cukup hasrat untuk menghubungkan dirinya dengan diri yang lebih besar: sumber otentisitas dirinya, suara hatinya. Lewat perhatiannya yang terlalu besar kepada ego, kedekatan manusia kepada Allah telah digantikan oleh kelekatan kepada dunia bentuk dan dunia kepemilikan. Manusia tidak lagi berupa sebuah buku terbuka yang menanti guratan Pena Tuhan, untuk mengerti arti dan tujuan hidupnya yang dapat disadari lewat kepekaan atas suara hatinya. Karena ia mengingkari pertemuannya dengan Penciptanya, dan karena itu mengingkari janji masa depan baginya di dunia akhirat. Ia menjadi sebuah sistem tertutup, yang telah ditentukan bukan oleh Allah, melainkan oleh gerakan aneh ego yang selalu berubah. Kecerdasannya (sebagai makhluk yang berakal budi dan terarah kepada alam ruhani) telah direduksi menjadi hanya pencari fakta dan sekumpulan data. Adanya alam keruhanian termasuk suara hati ditolak sebagai ilusi. Dengan dosanya manusia terperangkap dalam sekumpulan ilusi ini, yang diabadikan oleh ego yang senang mengabdi hanya pada diri sendiri, dan karenanya mereduksi jiwa percayadiri dari orang-orang yang beriman, menjadi sekedar bayangan ego (ketimbang refleksi Ruh Ilahi). Ilusi ini berakar dari kepercayaan yang salah bahwa dirinya mampu merealisasi dan memfungsikan keberadaannya sendiri di dunia ini tanpa dukungan dan berkah Allah (tanpa perlu suara hatinya!). Ego menciptakan ilusi, dan ilusi memuaskan ego dalam me-ngabadikan lingkaran realitas palsu yang menantang Kebenaran primordial manusia yang tertanam dalam suara hatinya. Itu sebabnya, pada dasarnya iman tumbuh dalam hati, tetapi ego manusia bisa menyelewengkannya kepada keraguan, penyangkalan, kekafiran dan penyelewengan dari jalan yang lurus. Ego yang menguasai ini, menjadikan ibadah-ibadah ritual yang dilakukan oleh manusia hanya sebatas simbol kosong tak bermakna, mirip patamorgana nya pelangi. Puasa rajin tapi hati nya mati dari empati dan justru tidak peduli dengan tugas yang menjadi tanggung jawabnya sendiri. Ritual pelaksanaan ibadah hanya akan dijadikan sebagai asessoris untuk memperindah dirina, namun kosong dari kedekatan pada Tuhan, Allah Swt.

PROGRAM studi (Prodi) Ilmu komunikasi Universitas Medan Area (UMA) mengadakan Communication Gathering, Sabtu (7/3) di Armaya Wisata Alam Pancur Batu. Dengan tema Happiness Bring Creativity bermaksud menciptakan kebersamaan antara mahasiswa ilmu komunikasi per stambuk serta menjalin keakraban dengan dosen ilmu komunikasi dan dapat berkreativitas untuk memajukan ilmu komunikasi. Kegiatan dimulai dari kata sambutan, sharing sesion, makan bersama, penampilan bakat per stambuk serta game out door. Seratusan mahasiswa mengikuti acara tersebut dengan antusias.

Dekan Fisip UMA Dr Hery Kusmanto menegaskan bahwa ilmu komunikasi UMA salah satu Prodi yang terakreditasi A. “Dari tiga Prodi yang ada di Fisip UMA, dua terakreditasi A, termasuk Prodi Komunikasi. Karenanya Fisip UMA adalah fakultas yang paling maju di UMA,” ujarnya. Dekan juga menyatakan mendukung kegiatan gathering tersebut. Selain itu juga mendorong mahasiswa untuk berkreativitas seperti mengikuti ajang internasional mahasiswa di USM, malaysia. “Di sana para mahasiswa komunikasi dari seluruh dunia berkumpul untuk berkompetisi,” jelasnya. Sementara Kepala Prodi

Ilmu Komunikasi Ilma Sakinah Tamsil M.Comm sangat mendukung acara ini dan berharap tidak ada lagi perbedaan antara mahasiswa ilmu komunikasi kelas pagi maupun kelas malam. Ia berharap agar mahasiswa dapat lebih meningkatkan prestasi dan dapat wisuda dengan tepat waktu.Dengan adanya kegiatan ini diharapkan program studi ilmu komunikasi menjadi lebih baik lagi ke depannya dan menjadi contoh yang baik untuk program studi lain baik dalam hal prestasi maupun keakraban dan kegiatan ini juga akan menjadi kegiatan setiap tahunnya di Prodi ilmu komunikasi UMA.(m07)

PASCA Reformasi 1998, Pancasila nyaris sirna dalam percakapan publik. Akibatnya Terjadi distorsi pemahaman Pancasila tidak hanya pada masyarakat, tetapi juga pada level penyelenggara negara. Pemahaman terhadap Pancasila pun belum sepenuhnya menyentuh aspek ilmiah (logos) dan masih berkutat pada “mitos”, baik melalui pendekatan intradisplin, multidisiplin, maupun transdisiplin. Kebutuhan akan kajian epistemologi Pancasila, menjadi sesuatu yang mendesak. Di titik ini, Pancasila sebagai “Paradigma Ilmu Pengetahuan” menjadi sesuatu yang mungkin dielaborasi lebih mendalam dalam berbagai kegiatan positif. Begitu juga halnya dengan Pancasila sebagai Paradigma Pembangunan dan Pancasila Sebagai Sistem Nilai, harus mendapat perhatian khusus. LPTK sebagai lembaga yang menyelenggarakan Pendidikan untuk melahirkan Tenaga Pendidik (Guru) sangat strategis dalam membumikan Nilai-nilai Luhur Pancasila. Dalam rangka membumikan nilai-nilai Pancasila di lingkungan sekolah, Badan Pembinaan Idiologi Pancasila (BPIP) melaksanakan Rapat Koordinasi dengan 12 Rektor LPTK dalam Forum Rektor LPTK yang dilaksanakan di kantor BPIP Jakarta, Senin (9/3). Rektor LPTK yang hadir pada acara tersebut antara lain, Dr. Syamsul Gultom, SKM.,M.Kes, rektor Unimed, Prof. Ganefri, M.Sc.,Ph.D, rektor UNP, Prof. Dr. Asep Kadarohman, M.Si, Rektor UPI, Dr. Komarudin, M.Si, rektor UNJ, Prof. Dr. Sutisna Wibawa, M.Pd. rektor UNY, Prod. Dr. Fathur Rokhman, M.Hum, rektor UNNES, dan Prof. Dr. Nurhasan, M.Kes, rektor UNESA, didampingi beberapa angota diantaranya Tri Sutrisno (Ketua Badan Pembina BPIP), Prof. Haryono (Wakil Ketua BPIP dan anggota lainnya. Rektor Unimed Dr. Syamsul Gultom, memberi masukan beberapa hal kepada BPIP agar nilai-nilai Pancasila dapat dibumikan dalam aktivitas di sekolah, diantarannya : Pembelajaran Pendidikan Pancasila di Perguruan Tinggi, perlu mengembangkan model pembelajaran sesuai dengan paradigma baru dalam mata kuliah pengembangan kepribadian dan meninggalkan paradigma lama yang serba verbalistik. Pembelajaran Pendidikan Pancasila dengan paradigma baru seperti yang diterapkan di Unimed dengan enam macam penugasan (Tugas Rutin, CBR, CJR, Rekayasa Ide, Mini Riset, dan Projek). Semua penugasan tersebut mengarah atau bermuara pada projek mata kuliah berupa Project Citizen Lanjut Dr. Syamsul Gultom, sebenarnya nilai-nilai Pancasila ini adalah sebuah kebenaran, dan tidak ada bertentangan dengan semua agama. Oleh karena itu, jika nilai-nilai Pancasila ini kita akan bumikan di seluruh level masyarakat saya pikir seluruh unsur masyarakat harus mendukungnya. Jika semua aktivitas masyarakat kita telah mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupannya, pastinya kita akan hidup rukun, damai, bahagia dan akan tercipta masyarakat yang hidup aman dan sejahtera. (m49)


WASPADA Rabu 11 Maret 2020

Philep Sudah Simpan Starting Eleven MEDAN (Waspada): PSMS Medan meraih kemenangan tipis dalam pertandingan ujicoba terakhir menjelang bergulirnya Kompetisi Liga 2 Indonesia tahun 2020.

Waspada/Arianda Tanjung

TIM peserta turnamen Askot PSSI Medan diabadikan bersama Sekretaris Dispora Medan, Ketua Askot PSSI Medan, Ketua Umum KONI Medan dan stakeholder olahraga lainnya.

Kali ini, skuad Ayam Kinantan menang atas KKBO Langkat United dengan skor 2-1 di Stadion Teladan Medan, Selasa (10/3) sore. Pelatih PSMS, Philep Hansen, mengatakan sejak awal dalam setiap melakoni laga ujicoba hasil bukan prioritas utama tim. Apalagi dalam ujicoba terakhir menjelang kompetisi ini ada sedikit rasa khawatir, yakni kha-

Pemko Apresiasi Konsistensi Askot Medan Gulir Turnamen Kelompok Umur MEDAN (Waspada): Pemko Medan mendukung turnamen kelompok umur (KU) Askot PSSI Medan bekerjasama Dispora Medan di Stadion Kebun Bunga, mulai Selasa (10/3). Turnamen Piala Wali Kota Medan ini diikuti 77 tim yang terbagi dalam tiga kelompok umur, yakni 27 tim U-12, 25 tim U-14, dan 25 tim U-16. Selain di Stadion Kebun Bunga, pertandingan juga digelar di Lapangan Hoki dan

Lapangan Pasar 6 Martubung. Sekretaris Dispora Medan, Drs H A’zam Nasution MAP, mengapresiasi konsistensi Askot PSSI Medan menggelar turnamen kelompok umur. Hal ini sangat positif dalam mendukung pembinaan dan menjaring bakat-bakat pesepakbola muda. “Kegiatan bagus seperti ini perlu didukung karena kita yakin masih banyak pesepakbola potensial di Medan ini yang bu-

tuh kompetisi untuk mengasah bakatnya. Semoga cita-cita kita memajukan pembinaan dan prestasi sepakbola Kota Medan bisa terwujud,” ucap A’zam. Ketua Askot PSSI Medan, Iswanda ‘Nanda’ Ramli, mengatakan turnamen ini merupakan agenda rutin Askot untuk menjaring pesepakbola muda Kota Medan. Terlebih turnamen ini senantiasa mendapat respon positif dari banyak pihak.

“Askot Medan tidak hanya menggelar turnamen untuk kelompok umur saja, tapi juga untuk pemain senior dan old crack,” ucap Nanda. Hadir dalam acara pembukaanWakil Ketua DPRD Medan HT Bahrumsyah, Ketua KONI Medan Eddy H Sibarani, Kabid Sarana Prasarana Dispora Medan Kiky Zulfikar SSos MSi, serta Sekretaris Askot PSSI Medan Hasan Pulungan. (cat)

Medan Soccer Optimis Hasil Maksimal MEDAN (Waspada): Medan Soccer FC optimis meraih hasil maksimal dalam mengikuti turnamen U-16 Askot PSSI Medan di Stadion Kebun Bunga Medan, mulai Selasa (10/3). Tim binaan Hasrul Beny Harahap dan Iswar Lubis itu tergabung di Grup A bersama Bayern Muda, Satria Jaya, dan Mandiri. Pada laga perdana, Medan Soccer meraih kemenangan atas Bayern Muda dengan skor 5-1. Pelatih Medan Soccer, Marzuki Harahap, mengaku bersyukur tim asuhannya mampu meraih hasil maksimal di laga perdana. Dia berharap kemenangan ini dapat menjadi motivasi untuk menjalani laga-laga selanjutnya. “Saya secara pribadi mengapresiasi semangat anak-anak pada laga pertama ini. Mereka mampu mengaplikasikan strategi yang diberikan pelatih de-

Waspada/Arianda Tanjung

KETUM Medan Soccer, Drs H A’zam Nasution MAP didampingi tim pelatih pose bersama para pemain usai meraih kemenangan di laga perdana turnamen U-16 Askot PSSI Medan. ngan baik,” tegasnya. Marzuki optimis timnya mampu meraih hasil maksimal dalam turnamen ini. Karena target yang diberikan kepada tim yakni lolos hingga ke babak final. “Kami memiliki materi yang baik, begitu juga persiapan yang dilakukan juga sudah matang.

Tentu tidak berlebihan rasanya jika menargetkan tim ini hingga ke final,” ujarnya. Ketum Medan Soccer, Drs H ‘Azam Nasution MAP mengatakan Medan Soccer memang konsisten melakukan pembinaan pemain kelompok umur. Termasuk di U-16 untuk diper-

siapkan mengikuti sejumlah kejuaraan seperti turnamen Askot Medan. “Kalau lihat dari permainan tadi sudah cukup bagus. Tapi jangan cepat puas karena sudah menang. Laga berikutnya mungkin akan menghadapi tim yang lebih berat lagi,” katanya. (cat)

Waspada/ist

TIM Binjai Putra menjuarai turnamen sepakbola old crack di Penang, Malaysia. Awang dan Pelatih Irfan Izka Rawi, menjelaskan turnamen dengan format 7 lawan 7 untuk

katagori grand master merupakan agenda tahunan Penang Sport Club yang dikhususnya

bagi pemain berusia di atas 55 tahun. “Sebelumnya pada babak penyisihan, Binjai Putra bermain imbang 1-1 melawan Australia, menang atas Esek Alialian Penang 3-0 dan mengungguli Highland Thailand 1-0,” ujar Awang di Binjai, Selasa (10/3). Hasil itu membuat Binjai Putra melaju ke delapan besar. Pada laga delapan besar, Binjai Putra mengalahkan IRC Malaysia 3-0 dan di semifinal menaklukkan tuan rumah Black Eagle Penang 2-1 untuk memastikan tiket final. Sukses Binjai Putra menjadi juara diikuti Pertamina Jakarta pada katagori usaia 40 tahun dan Bintang Timur Medan yang menjuarai katagori master usia 45 tahun. (a04/C)

Kadispora Se-Aceh Rakor Di Bireuen BIREUEN (Waspada): Sebanyak 46 Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) serta Kepala Bidang Perencanaan Program Kepemudaan dan Keolahragaan 23 kabupaten/kota Se-Aceh mengikuti rapat koordinasi (Rakor) di Hotel Luxury Bireuen, SelasaKamis (10-12/3). Kegiatan digelar Dispora Provinsi Aceh dengan tujuan memperkuat sinergitas pembangunan kepemudaan dan keolahragaan antara pemerintah pusat dan pemerintah provinsi serta kabupaten/kota ini dibuka Plt Bupati Bireuen

Waspada/Arianda Tanjung

BEK PSMS, Syaiful Ramadhan (kanan) berebut bola dengan pemain KKBO Langkat United dalam laga ujicoba di Stadion Teladan Medan, Selasa (10/3) sore. Rahmad Hidayat. Unggul, Syaiful Ramadhan cs terus bermain menekan. Menit ke-13, Rahmad Hidayat kembali membuka peluang lewat tendangan kerasnya dari luar kotak penalti. Namun sayang bola hasil tendangannya masih sedikit di atas mistar. PSMS kembali menambah gol di menit 28 melalui sepakan

Rahmad Hidayat. Berawal kerjasama yang solid, Rahmad menerima umpan terobos. Dengan tenang Rahmat mengontrol bola dan melepas tendangan keras ke sudut gawang. 2-0 PSMS unggul di babak pertama. Babak kedua, PSMS tetap bermain agresif dengan menciptakan sejumlah peluang. Menit 60 Elina Soka nyaris menam-

bah gol. Sayang bola tendangannya masih di samping gawang. Sejumlah peluang masih terus diciptakan pemain PSMS di sisa laga. Namun sayang, keasyikan menyerang membuat PSMS harus kebobolan di menit 82 lewat sundulan Luca Toni. Skor 2-1 pun bertahan hingga laga berakhir untuk kemenangan PSMS. (cat)

Kerja Keras Kunci Sukses Persiraja

Binjai Putra Juara Di Malaysia BINJAI ( Waspada): Tim sepakbola old crack Binjai Putra menjuarai turnamen digelar Penang Sport Club di Penang, Malaysia, berakhir Minggu (8/3). Konjen Indonesia untuk Penang, Andri Said, bangga dengan sukses tim sepakbola Binjai di Penang. “Tiga katagori yang dipertandingkan semua gelar juaranya diraih tim asal Indonedia,” ujar Andri seperti dikemukakan Manajer Tim Binjai Putra ketika jamuan makan di Penang. Binjai Putra tampil sebagai juara turnamen Penang Sport Club katagori grand master setelah mengalahkan Singapura 1-0, Minggu (8/3). Gol Binjai dicetak Amran. Manajer Tim Binjai Putra,

watir ada pemain yang cedera. “Makanya pada menit 25 babak pertama, saya sudah melakukan sejumlah pergantian pemain. Karena memang untuk starting eleven adalah para pemain yang tampil di 25 menit pertama seperti Fiwi, Rahmad Hidayat, Anis Nabar, dan beberapa pemain lainnya,” ujarnya. Dirinya juga menilai ada beberapa pemain yang saat sesi latihan bermain bagus tapi saat turun dalam ujicoba justru permainannya tidak seperti yang diharapkan. “Misalnya Azka, kalau latihan mainnya seperti menarinari, tapi dalam laga ujicoba kali ini malah tampak gugup. Saya juga heran kenapa bisa begitu,” bebernya. Dikatakan, sejauh ini tim tidak ada masalah hanya kondisi pemain yang dikhawatirkan. “Saya takut kondisi anak-anak ketika nanti main di laga yang sesungguhnya. Makanya saya harus hati-hati juga dalam latihan nanti,” ujarnya. Menghadapi KKBO Langkat United yang merupakan klub Liga 3, PSMS langsung menerapkan permainan cepat. Laga baru berjalan tujuh menit, PSMS langsung unggul lewat gol penalti

diwakili Sekdakab Ir Zulkifli SP. Kadispora Aceh, Dedi Yuswady AP, dalam laporannya menjelaskan rapat koordinasi tersebut untuk menyatukan visi dan misi serta terciptanya koordinasi dan sinergitas antara pemerintah pusat, provinsi dan kabupaten/kota dalam Provinsi Aceh. Melakukan sinkronisasi program dan kegiatan pembinaan pemuda dan olahraga pemerintah pusat, provinsi, kabupaten/kota, serta dalam rangka sinergitas program pembangunan kepemudaan dan keolahragaan antara peme-

rintah pusat, provinsi, kabupaten/kota. “Sehingga pola pembinaan kepemudaan, keolahragaan dapat berjalan secara terarah, terpadu dan berkelanjutan,” ujar Kadispora Aceh dalam acara yang turut dihadiri pamateri Dr Andi Rahmat MSi selaku Plt Kabid Pelaporan dan Perencanaan Kemenpora RI. Pemateri Daerah Dr Nyak Amir MPd (Dosen Pasca Sarjana Unsyiah), Khaidir SE MM (Subbid Pengembangan Sumber Daya Manusia Keistimewaan Aceh Bapedda Aceh), dari Dispora Aceh Ir Saifullah MSi

(Kabid Pemudaan) dan Faisal Waly MM (Kabid Olahraga). Plt Bupati Bireuen, Dr H Muzakkar A Gani SH MSi diwakili Sekdakab Ir Zulkifli SP mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Dispora Aceh mengelar kegiatan ini di Bireuen. “Selamat mengikuti rapat koordinasi ini, sehingga diharapkan menemukan rumusan yang konstruktif terhadap arah dan kebijakan pembangunan kepemudaan dan keolahragaan Aceh ke depannya,” ujar Plt Bupati Bireuen. (cb02/C)

BANDA ACEH (Waspada): Persiraja Banda Aceh kembali sukses membuat kejutan dalam gelaran Liga 1 2020 dengan menahan Madura United 0-0 dalam laga pekan kedua di Stadion Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Senin (9/3). Sebelumnya, Laskar Rencong sukses mengimbangi tim bertabur bintang, Bhayangkara FC pada laga pekan pertama di Stadion Harapan Bangsa. Meski tampil sebagai tim tamu saat melawan Madura United, para pemain Persiraja mampu tampil solid. Pelatih Persiraja, Hendri Susilo, mengatakan kunci sukses timnya meraih poin dalam dua laga awal berkat kerja keras pemain. Meskipun diakuinya ada faktor keberuntungan yang ikut terlibat. “Hasil imbang ini berkat kerja keras seluruh tim dan juga keberuntungan,” tukas dia. Ia mengacungkan jempol

untuk mental bertanding timnya lantaran tak gentar menghadapi tim bertabur bintang seperti Madura United. “Madura United klub yang hebat dan semua orang tahu mereka tim unggulan di Liga 1,” bebernya. Presiden Persiraja, Nazaruddin, bangga dengan hasil yang diraih timnya. Kata dia, kesuksesan itu karena usaha dan kerja keras seluruh tim, baik itu pemain maupun pelatih. “Terima kasih untuk semua pemain, pelatih, dan manajemen. Kalian luar biasa, kalian buktikan bahwa kalian memiliki mental pejuang,” ujar Nazaruddin yang tak lain menantu Wali Kota Banda Aceh saat ini, Aminullah Usman. Dengan hasil ini, Persiraja untuk sementara menempati posisi ke-13 klasemen dengan raihan 2 poin. Hingga kini, Rezam Baskoro cs belum mencetak gol maupun kebobolan.

berkendara, selain kendaraan harus dalam kondisi baik, maka anggota klub juga harus melindungi diri dengan menggunakan helm dan jaket. Penggunaan sepatu menjadi hal paling diperhatikan. Bahkan hal ini diperkuat aturannya dalam AD/ART di beberapa klub sehingga menjadi tontonan yang lazim saat kopdar motor anggota klub diperiksa kelengkapannya oleh bagian Tatib klub, bila klub diberi sanksi kesepakatan bersama seperti push up ringan, uang denda untuk kas dan hal lainnya. Pada intinya, komunitas motor Honda tidak hanya menyebarkan virus safety riding terbatas hanya di dalam tubuh komunitasnya saja, namun upaya mereka untuk membudayakan safety riding dalam aktivitas kesehariannya tentunya menjadi pergerakan yang memberikan pengaruh positif bagi masyarakat luas untuk tidak hanya menjadikan penggunaan helm dan jaket sebagai perlengkapan berkendara, namun sebagai gaya hidup. Kontribusi komunitas pada keselamatan bekendara lainnya juga dapat dilihat melalui peran aktif mereka dalam mengantisipasi potensi kecelakaan yang diwujudkan dalam bentuk aksi-aksi kepedulian yang terlihat sederhana, namun memberi manfaat sangat besar bagi masyarakat, khususnya pengguna jalan. Seperti halnya menutupi lubang jalan dengan tanah maupun bebatuan kecil, mengingatkan pengguna jalan yang melanggar rambu lalu lintas, merapikan rambu dan beragam aksi keren

kemarin malam, Persiraja layak mendapatkan cap jempol,” ujar Bang Carlos di Banda Aceh, Selasa (10/3). Meski menuai hasil bagus di dua laga awal, Persiraja di mata Aminullah masih memiliki PR, masih ada kelemahan, terutama di lini depan. Dari dua laga, Lantak Laju belum mampu mencetak gol. Artinya, ada yang harus dibenahi di barisan depan tim lantak laju. Aminullah berharap tim pelatih bisa melihat dan mengasah kembali agar Persiraja memiliki produktivitas gol. Kata Bang Carlos, liga masih panjang, masih ada 15 pertandingan sisa putaran pertama. Defri Riski cs harus terus bekerja keras untuk menunjukkan mereka sebuah tim yang kompetitif. Seiring berjalannya waktu, Perisaraja diharapkan menyempurnakan penampilannya. (b07/04/C)

Enduro North Sumatera Seri I Sukses MEDAN(Waspada): Lomba balap sepeda gunung Enduro North Sumatera (ENS) Seri I tahun 2020 berlangsung sukses pada 7-8 Maret di Simarjarunjung-Tobasari Tea Garden, Kabupaten Simalungun. Dua rangkaian kegiatan ENS ini adalah gowes bareng (gobar) dan race mendapat sambutan baik dari para peserta. Bahkan even ini banyak diikuti peserta dari luar kota. Peserta Gobar ENS Seri I dilepas Wispramono Budiman dari PTPN IV, Darwin Abdurrahman dari Inalum dan Giar dari Roda Link. Sekretaris ENS, Muhd Syarif Lubis menyebutkan ENS Seri I merupakan satu dari tiga seri yang akan dilaksanakan pada tahun ini. “Seri I diikuti pebalap sepeda dari Sumut, Kepri, Sumbar, dan Aceh. Sejumlah pebalap dari kabupaten/kota di Sumut yang turun di antaranya dari Labuhanbatu, Simalungun, dan Tapsel,” ujar Syarif, Selasa (10/3). Dijelaskan, ENS merupakan balapan sepeda mengutamakan track daerah pegunungan yang mengangkat sport tourism. “Berolahraga sambil berwisata,” sambungnya seraya mengatakan even kali ini mendapat dukuangan dari Polygon, PTPN IV dan Inalum. Dikatakan, para peserta ENS Seri I dapat menikmati keindahan Danau Toba. Hal ini juga

sebagai bagian dari upaya ENS mempromosikan potensi pariwisata Indonesia, khususnya Sumatera Utara melalui sport tourism. Sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat. “Seri I diikuti 112 peserta. Sedangkan Gobar 420 peserta. Di tengah merebaknya virus corona, antusias para peserta tetap tinggi mengikuti kegiatan ini. Apalagi pesertanya juga ada beberapa pebalap Enduro Nasional asal Batam seperti Dimas Pamungkas,” ucapnya. Dia menambahkan, ENS Seri I merupakan rangkaian ‘ENS 2020 Road To The Asian Enduro Series’. Seri II direncanakan berlangsung 27-28 Juni. Seri III sebagai puncak kegiatan mengambil rute Kawasan Danau Toba berlangsung pada 4-6 September 2019. Ketua ENS, Aman Hamonangan Siregar, menambahkan dengan lancarnya pelaksanaan ENS Seri I, diharapkan dapat memantapkan even internasional Enduro Asian Series pada 4 sampai 6 September 2020 di Kaldera Tobasa. Ketua Panitia, Armensyah, mengatakan antusias peserta mengikuti even ini cukup tinggi. Sebab banyak warga yang mendaftar on the spot. “Pada Seri I ini, banyak peserta dari luar kota. Seperti yang Gobar dari Singapura. Sedangkan yang race dari Batam dan

Tak Sekadar Kumpul, Komunitas Honda Giat Safety Riding MEDAN (Waspada): Kehadiran komunitas Honda di Sumatera Utara semakin marak seiring kebutuhan dasar manusia untuk bersosialisasi, berinteraksi dan berkomunikasi dengan manusia lainnya. Kebutuhan tersebut juga menjadikan momen berkumpul bersama orang-orang dengan hobi dan tipe motor yang sama menjadi hal menyenangkan sekaligus menjadi wadah menunjukkan eksistensi dan mengembangkan kreativitas bersama. Honda sendiri sangat memahami bahwa komunitas motor pada dasarnya tidak sekadar berkumpul atau menyalurkan hobi semata, namun tida sedikit dari mereka yang mengisi kebersamaannya dengan kegiatan sosial seperti halnya menyantuni anak panti asuhan, membersihkan rumah ibadah, membersihkan peninggalan sejarah, aksi tanam pohon, hingga menggelar aksi donor darah untuk membantu sesama. Satu hal yang mungkin luput dari pengamatan orang awam pada umumnya, bahwa komunitas motor Honda juga sangat menjunjung tinggi keselamatan berkendara (safety riding) saat naik motor di jalan. Tidak sedikit juga dari mereka yang berupaya memperkuat komitmen untuk selalu menerapkan nilai-nilai safety riding dalam aktivitas kesehariannya. Seperti halnya dilakukan sebagian besar komunitas Honda yang mengharuskan para anggotanya, termasuk para member yang baru untuk selalu mengikuti kaidah safety riding. Saat

Pemain Militan Sukses Persiraja pun menuai apresiasi dari Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman. Sosok akrab disapa “Bang Carlos” ini menilai para pemain Persiraja sangat militan dalam membendung serangan Madura United. Meskibermaindibawahteror penonton tuan rumah yang memadati Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pasuruan, tim asuhan Hendri Susilo tersebut sama sekali tidak gentar dan memberikan perlawanan sengit. “Bahkan, anak-anak Persiraja tercatat mampu memberi ancaman ke gawang Laskar Sape Kerrab yang dikawal M Ridho,” .kata Pembina Persiraja ini, seraya menambahkan seluruh pemain layak mendapat apresiasi atas kerja keras yang mereka tunjukkan di lapangan. “Saya pikir dengan penampilan dan semangat juang tinggi

Waspada/ist

lainnya. Bro Danil Lubis dari Sonic Club Medan (SOCMED) mengungkapkan, pada dasarnya para bikers Honda tetap menjunjung tinggi safety riding di dalam internal komunitasnya, karena hal tersebut juga tercantum pada ADART masing-masing komunitas. Karenanya jika ada member yang melanggar, maka akan dikenakan sanksi guna menumbuhkan kembali kesadaran para bikers untuk menjaga keselamatan baik dirinya maupun pengguna jalan yang lain, serta sebagai bentuk komitmen dan tanggung jawab untuk ikut mengkampanyekan safety riding dengan memberikan contoh kepada masyarakat. (adv)

PESERTA Enduro North Sumatera antusias melalui rute balapan. -Waspada/ist-

atlet nasional. Jadi dibanding tahun lalu, race kali ini banyak

diikuti peserta profesional,” ujarnya. (m37)

KEGIATAN PENGEMBANGAN LAPANGAN PANAS BUMI DAN PEMBANGUNAN PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA PANAS BUMI (PLTP) KAPASITAS 240 MW, JARINGAN TRANSMISI 70KV, GARDU INDUK 66/150KV DAN JARINGAN TRANSMISI 150KV, SERTA FASILITAS INFRASTRUKTUR PENDUKUNGNYA OLEH PT SORIK MARAPI GEOTHERMAL POWER (PT SMGP) Sesuai dengan Keputusan Menteri Energi dan Sumberdaya Mineral Republik Indonesia nomor 5899K/20/MEM/2016, tentang pengesahan rencana usaha penyediaan tenaga listrik PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) Tahun 2016-2025, PT Sorik Marapi Geothermal Power (PT SMGP) berencana melakukan Kegiatan Pengembangan Lapangan Panas Bumi dan Pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) kapasitas 240 MW, serta jaringan kabel transmisi dari wellpad A, C, D, E, T, AA, H, J, K, L dan V ke Gardu Induk Basecamp PT SMGP 66kV, Gardu Induk 66/150kV dan jaringan kabel transmisi sebesar 150kV sepanjang ± 7,1 Km untuk interkoneksi dari Gardu Induk 66/150kV menuju ke jaringan PLN. Untuk mendukung kegiatan tersebut akan dilakukan pembangunan infrastruktur penunjang termasuk wellpads, jalan akses, bedeng, bengkel, kantor administrasi dan fasilitas penunjang lain. Kegiatan pengembangan dan pembangunan tersebut akan menggunakan lahan seluas ± 62.900 ha yang meliputi wilayah administrasi Kecamatan Puncak Sorik Marapi, Kecamatan Lembah Sorik Marapi, Kecamatan Panyabungan Selatan, Kecamatan Panyabungan Barat, dan Kecamatan Panyabungan, Kabupaten Mandailing Natal, Provinsi Sumatera Utara. Mengacu ketentuan Pasal 3 Ayat (1) Peraturan Pemerintah Republik Indonesia No. 27 tahun 2012 tentang Izin Lingkungan dan Peraturan Menteri Negara Lingkungan Hidup No. 38 Tahun 2019 tentang Jenis Rencana Usaha dan/atau Kegiatan yang Wajib Memiliki Analisis Mengenai Dampak Lingkungan Hidup, kegiatan Pengembangan Lapangan Panas Bumi dan Pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) kapasitas 240 MW wajib dilengkapi dengan dokumen Analisis Mengenai Dampak Lingkungan Hidup (Amdal). Dampak positif yang timbul selama kegiatan konstruksi dan operasi dan jaringan transmisi tersebut adalah peningkatan kesempatan kerja, kesempatan berusaha dan perekonomian lokal serta tercapainya target peningkatan energi listrik Indonesia. Program-program Corporate Social Responsibility (CSR) dan Community Development yang akan dijalankan, juga akan memberikan dampak positif terhadap lingkungan terutama terhadap perkembangan lingkungan masyarakat setempat. Dampak negatif yang lazim dari kegiatan pembangunan PLTP, jaringan kabel transmisi dan gardu induk adalah aspek fisik kimia, terutama pada kualitas udara (emisi, ambient dan kebisingan), kualitas air (ceceran minyak pelumas, limbah bahang) serta air tanah. Aspek sosial, ekonomi dan budaya, terutama pada saat pembebasan lahan. Dampak-dampak tersebut akan dikelola dengan penggunaan teknologi yang tersedia serta pemenuhan terhadap peraturan dan perundang-undangan yang berlaku. Lokasi rencana kegiatan ini berada di Kabupaten Mandailing Natal, dimana kewenangan Pembahasan dan Penilaian Dokumen Amdal nya serta Penerbitan Persetujuan Kelayakan atau Ketidaklayakan Lingkungan Hidup serta Izin Lingkungan merupakan Kewenangan Kabupaten Mandailing Natal, namun dikarenakan Kabupaten Mandailing Natal belum memiliki Komisi Penilai Amdal, maka untuk Kewenangan Pembahasan dan Penilaian Dokumen Amdal nya menjadi Kewenangan KPA Provinsi dalam hal ini Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Sumatera Utara. Untuk Penerbitan Persetujuan Kelayakan atau Ketidaklayakan Lingkungan Hidup serta Izin Lingkungan merupakan kewenangan Kabupaten Mandailing Natal, sesuai dengan Peraturan Menteri Negara Lingkungan Hidup No. 08 Tahun 2013 tentang Tata Laksana Penilaian dan Pemeriksaan Dokumen Lingkungan Hidup Serta Penerbitan Izin Lingkunagn Pasal 10 ayat (3) Huruf a Pasal 19 ayat (1) dan (4). Berdasarkan Peraturan Menteri Negara Lingkungan Hidup Republik Indonesia Nomor 17 Tahun 2012 tentang Pedoman Keterlibatan Masyarakat dalam Proses Analisis Dampak Lingkungan Hidup dan Izin Lingkungan, masyarakat diundang untuk memberikan tanggapan, saran dan masukan terhadap rencana kegiatan tersebut di atas melalui surat, faksimile atau email. Batas akhir penyampaian tanggapan, saran dan masukan adalah 10 hari kerja sejak tanggal pengumuman ini dipublikasikan (Tanggal 12 Maret 2020 s/d 22 Maret 2020). Tanggapan, saran dan masukan dengan mencantumkan identitas yang jelas disampaikan kepada:

Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Sumatera Utara

PT Sorik Marapi Geothermal Power (PT SMGP)

JalanTengku Daud No 5 Medan Telepon (061) 4535279, 4537050, Fax : (061) 4537050

Jl Medan - Padang| Desa Purba Lamo Kec Lembah Sorik Marapi| Mandailing Natal, Sumut Tel: +622172787336

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Mandailing Natal Komplek Perkantoran Payaloting Panyabungan Telp./Fax (0636) 326164


WASPADA

A8

Rabu 11 Maret 2020

Mantan Jagokan Merah LONDON (Waspada): Mantan gelandang serang Liverpool dan Atletico Madrid, Luis Javier Garcia Sanz, menilai laga kedua bekas klubnya itu akan berjalan ketat dan keras pada leg2 babak 16 besar Liga Champions.

talkSPORT

Tetapi pria Spanyol berusia 41 tahun yang lebih dikenal dengan nama Luis Garcia itu menjagokan Si Merah sebagai

Senang Vardy Akhiri Paceklik LONDON (Waspada): Striker Jamie Vardy (foto kanan), mengakhiri pacekliknya dengan melesakkan dua gol untuk membawa Leicester City menggunduli Aston Villa 4-0 pada matchday 29 Liga Premier. Sebelum laga kandang di King Power Stadium itu, Senin (SelasaWIB),Vardy sebagai mesin gol Leicester tak pernah lagi membobol gawang lawan sejak 21 Desember 2019. Manajer Brendan Rodgers pun sangat senang bomber andalannya itu mengakhiri masa paceklik dan memantapkan posisinya di puncak daftar top skor dengan kemasan 19 gol. “Vardy tampak cerdas dalam berlari dan gerakannya sangat bagus. Saya sangas senang karena dia sudah berjuang sejak Desember dengan cederanya,” jelas Rodgers lewat BBC, Selasa (10/3). Harvey Barnes yang membuka keunggulan The Foxes dengan golnya menit 40.Vardy lantas memaksimalkan tendangan penalti untuk menggandakan keunggulan Leicester menit 60,

Pencetak Gol Terbanyak

Klasemen Liga Premier

19 Jamie Vardy (Leicester) 17 PE Aubameyang (Arsenal) 16 Mohamed Salah (Liverpool) 16 Sergio Aguero (ManCity) 15 Danny Ings (Southampton) 14 Sadio Mane (Liverpool) 14 Marcus Rashford (MU) 13 Tammy Abraham (Chelsea) 13 Raul Jimenez (Wolves) 13 Dominic C-Lewin (Everton) 11 Raheem Sterling (ManCity) 11 Harry Kane (Tottenham) 11 Chris Wood (Burnley) 11 Teemu Pukki (Norwich)

Liverpool Man City Leicester Chelsea Man United Wolves Sheffield-U Tottenham Arsenal Burnley C Palace Everton Newcastle Soton Brighton West Ham Watford B’mouth Aston Villa Norwich

setelah dia turun bermain menggantikan Kelechi Iheanacho. Penyerang Inggris itu menciptakan gol keduanya menit 79 yang kemudian disusul Barnes menit 85. Bomber berumur 33 tahun itu kini unggul dua gol dari striker Arsenal Pierre-Emerick Aubameyang di peringkat daftar top skor Liga Premier. Itu juga menjadi kemenangan pertama The Foxes dalam liga laga liga terakhir, sehingga pasukan Rodger sempat rawan di empat besar klasemen sementara. “Kami ingin menang dan sejak dini Anda bisa melihat

29 27 1 1 66-21 28 18 3 7 68-31 29 16 5 8 58-28 29 14 6 9 51-39 29 12 9 8 44-30 29 10 13 6 41-34 28 11 10 7 30-25 29 11 8 10 47-40 28 9 13 6 40-36 29 11 6 12 34-40 29 10 9 10 26-32 29 10 7 12 37-46 29 9 8 12 25-41 29 10 4 15 35-52 29 6 11 12 32-40 29 7 6 16 35-50 29 6 9 14 27-44 29 7 6 16 29-47 28 7 4 17 34-56 29 5 6 18 25-52

82 57 53 48 45 43 43 41 40 39 39 37 35 34 29 27 27 27 25 21

kepercayaan diri kami tidak berada di tempat seharusnya,” jelas Rodger, mantan manajer Liverpool dan Swansea City. “Satu-satunya cara Anda mendapatkan kembali kepercayaan diri itu adalah kerja keras dan para pemain kami brilian. Malam ini intensitasnya ada di sana dan kami tidak memberikan lawan banyak kesempatan,” pungkasnya. (m15/bbc)

pemenang dalam laga Kamis (12/3) dinihari mulai pkl 0300 WIB di Stadion Anfield. Dia sekaligus memprediksi Liverpool lolos ke perempatfinal, kendati Atletico datang dengan membawa bekal kemenangan 1-0 hasil leg1 bulan lalu di Wanda Metropolitano. “Liverpool sering dihadapkan dengan situasi ini dan mereka mampu mencetak banyak gol,” prediksi Garcia yang membela The Reds pada 2004-2007 serta Los Rojiblancos selama dua periode pada 2002-2003 dan 2007-2009. “Mereka tahu Anfield bisa menghadirkan satu, dua atau bahkan tiga gol kepada mereka,” katanya lagi, seperti dikutip dari laman resmi Liverpool, Selasa (10/3). Atmosfer Anfield diyakini Garcia bakal membantu pasukan Jurgen Klopp meraih kemenangan yang dibutuhkan dengan selisih minimal dua gol. “Saya pikir Liverpool memiliki kekuatan, kualitas dan talenta untuk menghadapi situasi ini dan lolos ke babak selanjutnya,” tegas Garcia yang juga pernah membela Barcelona, Panathinaikos dan Timnas Spanyol. Marseyside Merah tercatat tidak terkalahkan dalam 25 laga kandang di kompetisi antar klub Eropa dengan rincian 18 menang dan 7 kali seri. Liverpool terakhir kalah di di Anfield dengan telak 0-3 dari Real Madrid pada 22 Oktober 2014. Pasukan Klopp juga akan

Serie A Rawan Selesai ROMA ( Waspada): Perdana Menteri Italia Giuseppe Conte (foto), mengumumkan bahwa Liga Serie A dihentikan sementara tanpa batas waktu karena negara itu terus berjuang menahan penyebaran virus corona (Covid-19). Jumlah orang yang meninggal terbaru akibat kasus virus corona di Italia kini mencapai 463 orang dari total 9.172 yang terinfeksi. “Tidak ada lagi waktu, jumlahnya memberi tahu kami ada peningkatan tajam dalam penyebarannya, dalam perawatan intensif dan kematian,” ucap Conte, seperti dilansir Goal, Selasa (10/3). “Kebiasaan kita harus berubah, kita harus mengorbankan sesuatu demi kebaikan seluruh Italia. Inilah sebabnya kita akan mengambil tindakan lebih keras,” tambahnya.

Hasil Laga Tunda Sassuolo v Brescia Juventus v Inter Milan Udinese v Fiorentina Sampdoria v Hellas AC Milan v Genoa AC Parma v SPAL

3-0 2-0 0-0 0-0 1-2 0-1

Pemerintah Italia sudah mengambil sejumlah langkah demi mengantisipasi penyebaran wabah corona. Termasuk melarang pertemuan publik dan membatasi semua aktivitas selain untuk pekerjaan serta layanan darurat. Serie A terkena dampaknya dengan beberapa pertandingan baru-baru ini dilakukan tanpa penonton, di antaranya Derby D’Italia antara Juventus kontra Inter Milan yang berakhir 2-0 di Turin. Namun pembatasan terbaru Pemerintah Italia akan membuat kompetisi Serie A selesai dan mustahil dilanjutkan. Iven olahraga di Negeri Pizza paling cepat bisa digelar 3 April mendatang, sedangkan agenda Piala Eropa 2020 akan dimulai pada 12 Juni di 12 negara. “Saya akan menandatangani dekrit baru, yang dapat disimpulkan dengan kalimat ‘Saya tinggal di rumah’. Tidak ada lagi zona merah, hanya ada Italia yang dilindungi,” tegas Conte. “Kita harus menghindari bepergian kecuali karena alasan kerja, alasan kesehatan atau keperluan lainnya. Kita melarang adanya pertemuan publik yang besar,” tambahnya. Langkah terbaru itu mulai

berlaku Selasa (10/3) pagi terhadap 60 juta penduduk Italia. Larangan pertemuan mencakup seluruh acara olahraga dan acara publik, teater dan bioskop, pusat kebugaran, tempat minum, pemakaman dan acara pernikahan. “Kami juga memiliki langkah-langkah lebih ketat untuk acara-acara olahraga. Serie A dan semua turnamen olahraga pada umumnya dihentikan sementara. Semua suporter harus menerimanya,” klaim Conte. Komite Olahraga Nasional Italia (CONI) sebelumnya menyebutkan, semua acara olahraga dibatalkan sampai 3 April. “Perlindungan kesehatan adalah prioritas puncak untuk semua orang,” tulis pernyataan itu. CONI juga menyatakan ada kesepakatan bulat bahwa aktivitas olahraga pada semua level harus dihentikan minimal sampai 3 April. Namun pernyataan itu menyebutkan bahwa kompetisikompetisi internasional baik untuk klub maupun untuk tim nasional, tidak masuk yurisdiksi CONI, sehingga tidak terpengaruh oleh keputusan tersebut. Iven itu termasuk turnamen-turnamen UEFA seperti

Aceh Siap Gelar Rakor KONI Se-Sumatera BANDA ACEH (Waspada): KONI Aceh siap melaksanakan rapat koordinasi (Rakor) KONI Se-Sumatera pada 13-14 Maret 2020 guna membahas berbagai regulasi penting tentang Porwil XI tahun 2023 di Banda Aceh. Ketua Harian KONI Aceh, H Kamaruddin Abubakar yang akrab disapa Abu Razak mengatakan, Rakor tersebut juga menjadi bagian ujicoba persiapan Aceh sebagai tuan rumah Porwil XI/2023 dan PON XXI/ 2024. “Kita harapkan panitia yang sudah terbentuk ini dapat melaksanakan kegiatan sebaikbaiknya dan layanan maksimal kepada peserta dari 9 provinsi Se-Sumatera dan juga hadir sejumlah utusan dari KONI Pusat,” ujarnya pada rapat kesiapan pelaksanaan Rakor KONI Se-Sumatera di Aula KONI Aceh, Selasa (10/3). Ketua Panitia Rakor, Drs Teuku Rayuan Sukma yang memimpin rapat kesiapan itu menyatakan sudah mengangendakan pembahasan penting sejumlah regulasi tentang pelaksanaan Pekan OlahragaWilayah (Porwil) XI Sumatera di Provinsi Aceh pada 2023 dalam Rakor nanti. Rayuan menyebutkan, sudah menyusun draf sejumlah regulasi dan peraturan hukum pelaksanaan Porwil untuk dibahas dengan KONI Se-Sumatera. “Draf pembahasan yang kita agendakan sifat untuk mempertegas sejumlah regulasi tentang pelaksanaan Porwil,” ujar Rayuan yang juga Wakil Ketua Umum III Bidang Litbang KONI

Sempreinter

agenda Juventus menjamu Lyon dari Prancis pada 17 Maret di Liga Champions. Juga jadwal Inter Milan dan AS Roma bertemu Getafe dan Sevilla pada 12 Maret sampai 19 Maret di Liga Europa. (m15/goal)

Klasemen Serie A Juventus SS Lazio Inter Milan Atalanta AS Roma Napoli AC Milan Hellas Parma Bologna Sassuolo Cagliari Fiorentina Udinese Torino Sampdoria Genoa Lecce SPAL Brescia

26 20 3 26 19 5 25 16 6 25 14 6 26 13 6 26 11 6 26 10 6 25 9 8 25 10 5 26 9 7 25 9 5 25 8 8 26 7 9 26 7 7 25 8 3 25 7 5 26 6 7 26 6 7 26 5 3 26 4 4

3 50-24 2 60-23 3 49-24 5 70-34 7 51-35 9 41-36 10 28-34 8 29-26 10 32-31 10 38-42 11 41-39 9 41-40 10 32-36 12 21-37 14 28-45 13 28-44 13 31-47 13 34-56 18 20-44 18 22-48

63 62 54 48 45 39 36 35 35 34 32 32 30 28 27 26 25 25 18 16

NST

DARI KIRI: Bek Andy Robertson dan gelandang Jordan Henderson, pulih tepat waktu untuk bergabung dengan James Milner cs menjamu Atletico Madrid. menjalani laga ini dengan kenangan manis dari semifinal Liga Champions 2018/2019. Kalah 0-3 dari Barcelona pada leg1 di Camp Nou, Liverpool bangkit menggunduli Los Cules 40 pada leg2 di Anfield. Merah lolos agregat 4-3 dan kampiun pasca memukul Tottenham Hotspur pada partai puncak. Kemenangan tipis 2-1 atas Bournemouth akhir pekan lalu pada matchday 29 Liga Premier kian melengkapi bekal positif James Milner cs. Sebab kemenangan itu memupus tren negatif The Anfield Gank yang sebelumnya ditekuk Watford 0-

Aceh ini. Sebutnya, sejumlah regulasi itu diantaranya menyangkut jumlah cabang olahraga yang dipertandingkan di Porwil XI dan soal mutasi atlet. “Pembahasan regulasi itu kita agendakan di Rakor, agar masalah mutasi atlet di Porwil Bengkulu Oktober tahun lalu agar tidak terulang lagi saat Aceh tuan rumah Porwil,” ujar mantan Kadispora Aceh ini. Selain itu, katanya, penambahan atau pengurangan cabang olahraga yang dipertandingkan di Porwil juga akan dipertegas dan ditetapkan dalam Rakor nanti. Katanya, nanti ada tim Kaukus KONI yang bekerja menyusun penambahan, pengurangan

Cabor, termasuk regulasi lainnya. Ke depan dari hasil Rakor, tuan rumah Porwil berhak melaksanakan pertandingkan semua cabor yang telah ditetapkan. Katanya, semua cabor yang dipertandingkan di Porwil ada dipertandingkan di PON, karena Porwil juga ajang prakualifikasi PON (Pra PON). Dalam Rakor nanti, katanya, sudah disusun juga draf yang akan dibahas tentang semua provinsi berhak dipilih sebagai tuan rumah Porwil. “Kita sudah melakukan berbagai persiapan dan berupaya maksimal pelaksanaan Rakor KONI Se-Sumatera di Banda Aceh bisa berjalan lancar dan sukses,” katanya. (b07/C)

HP. 081370328259 Pasang Email: Iklan iklan_waspada@yahoo.co.id

MADRID (Waspada): Laga leg2 babak 16 besar Liga Champions pekan depan antara Barcelona melawan Napoli dan Bayern Munich menjamu Chelsea, mesti digelar tanpa penonton karena kecemasan wabah virus corona. Keputusan ini menyusul laga lainnya di level sama antara Paris Saint-Germain kontra Borussia Dortmund, Kamis (12/ 3) dinihari mulai pkl 0300 WIB. Juga Valencia menghadapi Atalanta, Rabu (11/3) dinihari WIB. “Pertandingan Liga Champions FC Barcelona dengan Napoli akan dimainkan di Camp Nou tanpa kehadiran penonton,” demikian pernyataan di laman resmi El Barca, Selasa (10/3). Menteri Kesehatan Spanyol sudah memutuskan, kegiatan olahraga yang bisa mengundang penonton dari zona-zona berisiko tinggi terkait virus corona seperti Italia utara, harus dimainkan tanpa kehadiran penonton. Sedangkan Pemerintah Jerman telah mengeluarkan kebijakan melarang seluruh iven yang dihadiri lebih dari 1.000 penonton. Di Paris, Menteri Kesehatan Prancis Olivier Veran menyatakan bahwa pemerintah melarang pertemuan yang melibatkan lebih dari 5.000 orang dalam satu tempat. Pelarangan itu diperluas ke seluruh bagian Prancis. Namun peraturan demikian tidak berlaku untuk perkumpulan di dalam transportasi

WINDY Sebidang tanah, bangunan dan turutannya Hak Milik Nomor 1191/Sidorejo Hilir, terletak di Propinsi Sumatera Utara, Kota Medan, Kecamatan Medan Tembung, Desa/Kelurahan Sidorejo Hilir, setempat disebut sebagai Gang Pinang, seperti diuraikan dalam Surat Ukur No. 286/Sidorejo Hilir/20 08 tertanggal 09-12-20 08, seluas 54 M2, atas nama WINDY. (Harga Limit Rp. 308.000.000,-; Uang Jaminan Rp. 107.000.000,-) Syarat dan Ketentuan Lelang: 1. Cara Penawaran Lelang dilaksanakan dengan penawaran secara tertulis tanpa kehadiran peserta lelang melalui aplikasi yang dapat diakses pada alamat domain https://www.lelang.go.id/. Tata cara mengikuti lelang dapat dilihat pada menu “Tata Cara dan Prosedur” dan “Panduan Penggunaan” pada domain tersebut. 2. Pendaftaran calon peserta lelang mendaftarkan diri dan mengaktifkan akun pada Aplikasi Lelang pada alamat domain di atas dengan merekam dan mengunggah softcopy (scan) KTP serta memasukkan data NPWP serta memasukkan data nomor rekening atas nama sendiri dan sesuai dengan nama pemilik rekening tersebut. 3. Waktu Pelaksanaan. a. Hari / Tanggal : Rabu / 18 Maret 2020 b. Batas Akhir Penawaran : Pukul 14.00 WIB waktu server (sesuai WIB) c . Cara Penawaran : Lelang Melalui Internet Dengan Penawaran Tertutup (Closed Bidding) melalui website https://www.lelang.go.id d. Tempat Pembukaan : Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Medan, Gedung Keuangan Negara (GKN) II Jl. Pangeran Diponegoro No. 30A, Medan e. Penetapan Pemenang : Setelah Batas Akhir Penawaran f. Peserta lelang diharap menyesuaikan diri dengan penggunaan waktu server yang tertera pada alamat domain tersebut di atas 4. Peserta lelang diwajibkan menyetor uang jaminan lelang sama dengan uang jaminan yang disyaratkan penjual dalam pengumuman lelang ini, dan disetorkan sekaligus (tidak boleh dicicil) dan disetorkan ke nomor Virtual Account (VA) peserta lelang. Bagi peserta yang tidak ditunjuk sebagai pemenang lelang, uang jaminan akan dikembalikan, dipotong biaya transfer/RTGS/Pemindahbukuan. 5. Penawaran Lelang menggunakan token yang akan dikirimkan secara otomatis dari alamat domain di atas kepada email masing-masing peserta lelang setelah peserta lelang menyetor uang jaminan lelang. Penawaran lelang dimulai paling sedikit sama dengan nilai limit dan dapat dikirimkan berkali-kali. 6. Pemenang lelang harus melunasi harga pembelian dan bea lelang sebesar 2% paling lambat 5 (lima) hari kerja setelah pelaksanaan lelang. Penyetoran pelunasan ditujukan ke nomor VA pemenang lelang. Apabila wanprestasi atau tidak melunasi kewajiban pembayaran sesuai ketentuan di atas dan uang jaminan akan disetorkan ke kas negara. 7. Obyek yang dilelang dalam kondisi apa adanya (as is) dengan segala kekurangan dan konsekuensi biaya berikut segala permasalahan yang akan timbul dikemudian hari. Peserta lelang dianggap telah mengetahui/memahami kondisi objek lelang dan bertanggung jawab atas barang yang dibeli. Foto dan spesifikasi teknis tentang obyek lelang dapat dilihat pada alamat domain di atas dan karena Satu dan Lain Hal, Penjual dan/ atau Pejabat Lelang dapat melakukan Pembatalan/Penundaan terhadap Objek Lelang diatas dan pihak-pihak yang berkepentingan/peminat tidak dapat melakukan tuntutan/keberatan dalam bentuk apapun kepada pihak Penjual dan/atau Pejabat Lelang KPKNL Medan. 8. Untuk informasi mengenai proses lelang, calon peserta dapat menghubungi KPKNL Medan, GKN Medan Unit 2 Lantai 2 Jalan P. Diponegoro Nomor 30-A Medan, nomor telepon (061) 4513612 atau Call Center DJKN di nomor (021) 500991. Untuk informasi mengenai objek lelang, dapat menghubungi OCBC NISP Telp. 021-25533888. Medan, 11 Maret 2020

PT Bank OCBC NISP Tbk.

Rabu, 11 Maret Liverpool (Inggris) v Atl Madrid (Spanyol) Paris SG (Prancis) v Dortmund (Jerman)

GMT 2000 2000

Leg1 0-1 1-2

Selasa, 17 Maret Juventus (Italia) v Olympique Lyon (Prancis) Man City (Inggris) v Real Madrid (Spanyol)

GMT 2000 2000

Leg1 0-1 2-1

Rabu, 18 Maret Barcelona (Spanyol) v Napoli (Italia) Bayern Munich (Jerman) v Chelsea (Inggris) *GMT + 7 Jam = WIB

GMT 2000 2000

Leg1 1-1 3-0

kami untuk membalikkan hasil berat. Kami tahu mereka tim bagus dan rapi, tapi kami dapat

menekan mereka dan membalikkan keadaan,” klaim Milner. (m15/le/espn)

Tanpa Penonton Karena Corona

Menunjuk Pengumuman Kedua Lelang Eksekusi Hak Tanggungan yang terbit pada Surat Kabar Harian Waspada tanggal 17 Januari 2020, PT. Bank OCBC NISP, Tbk, dengan perantaraan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Medan, akan melakukan Lelang Eksekusi Hak Tanggungan berdasarkan Pasal 6 Undang-Undang No. 4 tahun 1996 tentang Hak Tanggungan Atas Tanah Beserta Benda-Benda yang Berkaitan Dengan Tanah, atas barang-barang jaminan milik debitur, sebagai berikut :

Waspada/Munawardi Ismail/B

Leg2 Babak 16 Besar Liga Champions

Barca-Napoli, Bayern-Chelsea Menyusul

PENGUMUMAN LELANG ULANG EKSEKUSI HAK TANGGUNGAN

KETUA Harian KONI Aceh, H Kamaruddin Abubakar dan Ketua Panitia Rakor T Rayuan Sukma memimpin rapat akhir persiapan Rakor, Selasa (10/3).

3 di Liga Premier dan Chelsea 0-2 di Piala FA. “Saya pikir kami datang ke laga nanti dengan hasil bagus sebelumnya. Itu memberikan kami perasaan baik dan para pendukung akan bersama kami,” beber Milner. Nilai minus Reds paling di bawah mistar dengan kepastian absennya kiper utama Alisson Becker akibat cedera pinggul. Sedangkan bek kiri Andy Robertson dan gelandang Jordan Henderson kabarnya sudah pulih dari cedera dan ikut bergabung dalam sesi latihan Merah. “Jadi kini tergantung kepada

KPKNL Medan

Daftar Top Skor Liga Champions 11 Robert Lewandowski (Bayern) 10 Erling Haaland (Dortmund) 6 Serge Gnabry (B Munich) 6 Harry Kane (Tottenham) 6 Dries Mertens (Napoli) 5 Gabriel Jesus (ManCity) 5 Raheem Sterling (ManCity) 5 Mauro Icardi (PSG) 5 Kylian Mbappe (PSG) 5 Son Heung-Min (Tottenham) 5 Memphis Depay (Lyon) 5 Lautaro Martínez (Inter) publik maupun saat ujian di sekolah-sekolah ataupun demonstrasi politik. “Prioritas kami melakukan apapun untuk meminimalisir penyebaran virus,” paparVeran. Laga leg1 babak 16 besar Liga Europa antara Olympiakos Piraeus melawan tamunya Wolverhampton Wanderers, Jumat (13/3) dinihari WIB, pun akan diadakan tanpa penonton. PemerintahYunani menyatakan untuk sementara waktu penonton dilarang mengikuti ivenolahragadalamupayamem-

FE

DUEL penyerang Napoli Dries Mertens (atas) dengan bek Barcelona Gerard Pique, dipastikan tanpa penonton pekan depan di Camp Nou. bendung wabah virus corona. “Sayangnya keputusan itu sekarang terkonfirmasi dan semua pihak harus mengirim-

kan izin resmi yang diterapkan kepada otoritas-otoritas Yunani terkait,” sentil laman Wolves. (m15/fe)


Medan Metropolitan Kdh Diimbau Edukasi Masyarakat Cegah Corona WASPADA

B1

Rabu 11 Maret 2020

MEDAN (Waspada): DPRD Sumut mengimbau bupati/ wali kota serta jajarannya di Sumut, untuk terus menerus mengedukasi masyarakat, guna mencegah penularan virus corona (Covid-19). “Selain waspada dengan wabah ini, kita (DPRD) imbau juga bupati/wali kota untuk mengedukasi edukasi masyarakat, agar menghindari aksi-aksi yang tidak perlu. Seperti memborong masker dan lain-lain,” kataWakil Ketua Komisi E DPRD Sumut, Hendra Cipta (foto) kepada Waspada, Senin (9/3). Ketua Fraksi Parai Amanat Nasional (F-PAN) ini menyebutkan, langkah edukasi tersebut menjadi sangat penting, mengingat kasus corona telah men-

jangkit 19 orang di Indonesia. Imbauan ini juga menyertai upaya Gubsu yang sudah melakukan pencegahan, dengan menyiapkan 15 ruangan di rumah sakit untuk keperluan isolasi, dan membentuk tim khusus untuk mengantisipasi penyebaran virus pneumonia coronavirus (nCoV). Tim yang diketuai Kepada Dinas Kesehatan Sumut ini, melibatkan semua OPD terkait, termasuk Rumah Sakit Adam Malik, RS Sakit USU, RSU Deli-

serdang, RS Bhayangkara Medan, RS AU Soewondo, Diskes Lantamal I, PT. Angkasapura II, Kantor Kesehatan Pelabuhan Medan (KKP), Pelindo Belawan, Balai Teknik Kesehatan Lingkungan (BTKLPP) Kelas I Medan, Dinas Kesehatan Medan, dan Kanwil Kemenkumham Sumut Divisi Keimigrasian. Hendra mengapresiasi langkah cepat Gubsu dan jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, yang juga sudah mengimbau masyarakat untuk hati-hati dan jangan sampai ceroboh. Masyarakat diminta tidak boleh menjadi stres dan gundah berlebihan. Sebagai tindak lanjut upaya

yang sudah dilakukan Gubsu, Pemprovsu harus membuat Standar Operasional Prosedur (SOP) yang berisikan julkak/ juknis antisipasi dan pencegahan wabah itu. Terutama di pintu masuk Sumatera Utara, baik di terminal kedatangan bandara maupun pelabuhan laut, agar disikapi dan dipedomani secara patut. Pola Hidup Sehat Untuk mendapatkan progres terbaru, Komisi E DPRD Sumut akan mengundang beberapa rumah sakit di Sumut, yang telah dihunjuk oleh Gubsu sebagai rumah sakit yang menangani virus corona. “Kita ingin mendapatkan update sejauh

mana kesiapan rumah sakit tersebut,” katanya. Di sisi lain, Pemprovsu juga harus mengajak pihak terkait untuk bersama-sama memberikan edukasi kepada masyarakat Sumut, agar menjaga pola hidup sehat. Masyarakat perlu diimbau menjaga kondisi kesehatan fisik, khususnya daya tahan tubuh, rajin mencuci tangan, dan selalu menjaga kebersihan. “Kita berharap edukasi ini nantinya, masyarakat bisa memahami penyakit corona, sehingga mereka bisa menghindari aksi-aksi yang tidak perlu, seperti memborong masker dan lain sebagainya,” tutur Hendra. (cpb)

Satpol PP ‘Ketok Cantik’ Bangunan Hotel Grand Central MEDAN (Waspada): Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) akirnya menertibkan juga bangunan bermasalah Hotel Grand Central di Jl. Merak Jingga, Selasa (10/3). Namun, seperti biasa, penertiban dilakukan dengan melakukan ‘ketok manis’ saja. Begitupun, Kasatpol PP Medan M.Sofyan, mengklaim sudah melakukan tindakan tegas terhadap Hotel Grand Central. Itu dilakukan karena pihak PT. Aneka Industri dan Jasa (AIJ) sebagai pemilik bangunan belum melengkapi seluruh perizinan yang telah ditetapkan oleh Pemko Medan. “Kita sudah melakukan penindakan dengan turun ke lapangan. Dan kita minta kepada pemilik untuk melengkapi seluruh izinnya sesuai aturan yang berlaku. Sebagian temboknya kita

bongkar, dan para pekerja jangan melanjutkan pembangunan,” kata M. Sofyan. Sofyan mengatakan, akan terus memantau bangunan tersebut agar tidak berlanjut sampai izin-izinnya terbit semua. “Kita minta pihak pengelola supaya mengurus semua izinnya sesuai aturan yang berlaku,” katanya. Sebelumnya, Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Penataan Ruang (PKP2R) telah melakukan penelitian dan pengecekan lapangan, dan telah memberikan sanksi administratif berupa penerbitan surat peringatakan yang ditujukan kepada PT. AIJ Sumut. Dalam surat tersebut disampaikan kepada Satpol PP untuk menindak bangunan tersebut karena melanggar aturan yang berlaku. (m50)

Waspada/Ist

Gubsu Edy Rahmaydi, memotivasi para ASN untuk mewujudkan visi misi Sumut Bermartabat.

Gubsu Ingatkan ASN Pikirkan Kebaikan Bagi Semua MEDAN (Waspada): Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) kembali memotivasi para Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam bekerja. Dia mengingatkan para ASN untuk bekerja dengan hati dan dengan niat yang baik. Juga dalam melaksanakan tugas, para ASN haruslah bijak dan memikirkan kebaikan bagi semuanya. Motivasi kepada para ASN di lingkungan Pemprovsu kembali disampaikan Gubsu Edy Rahmayadi, pada acara silaturahmi yang dilaksanakan di Kantor Gubsu, Senin (9/3). Hadir di sana Sekdaprovsu R. Sabrina, dan ratusan pejabat eselon II, III dan IV. Disebutkan Edy Rahmayadi, ASN menjadi unsur penting dalam mewujudkan visi dan misi Sumut Bermartabat. Untuk itu, dia berharap para ASN bekerja dengan hati dan berniat baik. “Sehebat apapun kalian, tidak ada artinya jika tidak berbuat baik. Karena itu bekerjalah dengan hati, dan teruslah berbuat baik,” katanya. Menurut Edy Rahmayadi, jika seseorang bekerja dengan hati, pastilah dia akan berupaya maksimal dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Dengan begitu, masyarakat juga akan senang. Kata Edy Rahmayadi, bekerja dengan hati dan membuat orang senang juga akan mendapat ganjaran pahala yang sangat besar. “Karena itu, teruslah berbuat baik, walaupun berbuat baik

itu tidak mudah seperti yang diucapkan. Jadilah sahabat untuk semua orang. Semua harus kita sayangi,” tambahnya. Yang pasti, kata gubsu, misi dan misi Sumut Bermartabat adalah harga mati yang harus dilakukan. Karena itu, penting bagi para ASN terus berupaya untuk meningkatkan kinerjanya. Sehingga visi dan misi Sumut saat ini segera terwujud. Karena kesejahteraan masyarakat bergantung pada hal tersebut. Kemudian Gubsu juga mengingatkan paa ASN harus bijak dan memikirkan kebaikan bagi semua. Karena bekerja dengan tujuan yang baik saja tidak juga cukup, tanpa memperhitungkan hasilnya akan baik bagi semua. Pada kesempatan itu Gubsu Edy Rahmayadi, menayangkan video sebagai ilustrasi.Yakni tentang seseorang yang bermaksud bermaksud baik ingin mengembangbiakkan burung di alam bebas. Dia yang membeli banyak burung dari pedagang, kemudian melepaskannya kembali ke alam liar. Namun setelah dibebaskan, burung-burung tersebut justru memakan padi yang ditanam petani. Pesan dari cerita tersebut antara lain, agar tidak melakukan sesuatu yang merugikan orang lain. Meski tujuan awalnya adalah berbuat baik, namun haruslah bijak dan memikirkan kebaikan bagi semuanya. (m12)

Waspada/ME Ginting

Petugas Satpol PP membolongi bangunan yang melanggar aturan.

Gubsu Ajak Masyarakat Hadiri Tabligh Akbar UAS, 22 Maret MEDAN (Waspada): Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi mengajak masyarakat untuk hadir mendengarkan tausiyah Tuan Guru Al Ustadz Prof Dr H Abdul Somad Lc, MA. Ahad 22 Maret 2020 di Lapangan Merdeka Medan. Gubsu didampingi Asisten Umum M Fitriyus, Kepala BPBD Sumut Riadil Akhir Lubis dan Irman mengatakan hal itu saat menerima silaturahmi Panitia Pelaksana Tabligh Akbar Ustadz Abdul Somad yang dilaksanakan Pengurus Wilayah Gerakan Pemuda Al Washliyah Sumatera Utara, Senin (9/3). Demikian siaran pers pihak Pengurus Wilayah Gerakan Pemuda Al Washliyah yang diterima Waspada, Selasa (10/3). Pada kesempatan itu, Gubsu menyampaikan AlWashliyah secara historis sangat dekat

Waspada/Ist

GUBSU Edy Rahmayadi saat menerima Pengurus Wilayah Gerakan Pemuda Al Washliyah Sumatera Utara, di ruang kerjanya, Senin (9/3). dengan masyarakat Sumatera Utara, karena lahir di Kota Medan pada tahun 1930 silam. Banyak tokoh-tokoh dan ulama besar lahir disini dan ikut serta berjasa bagi Sumatera Utara. “Saya berharap melalui momentum silaturahmi bersama Pengurus Wilayah Gerakan

Pemuda Al Washliyah di kantor gubernur hari ini (Senin), semangat perjuangan ulama diteruskan oleh generasi Al Washliyah saat ini yang berhimpun digerakan pemudanya,” ujarnya. Gubsu juga mengajak seluruh keluarga besar Al Jamiyatul

Washliyah turut serta bergandengan tangan membantu program kerja Provinsi Sumatera Utara. “Saya berharap pelaksanaan kegiatan tabligh akbar ini menjadi momentum bangkitnya kejayaan Al Washliyah di Sumatera Utara,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua PW GPA Sumatera Utara H Zulham Efendi Siregar ST, didampingi Ketua Panitia Tabligh Akbar H Palacheta Subies Subianto BA, MSc, dan pengurus lainnya M Hasan Pulungan dan M Fadillah mengatakan, bangga dan mengapresiasi dukungan Gubsu terhadap kegiatan dakwah dan kegiatan syiar Islam yang dilaksanakan masyarakat. “GPA Sumut siap terus mendukung program kerja Pemprovsu dalam mewujudkan percepatan pembangunan di Sumatera Utara,” katanya. Ketua Panitia Palacheta menuturkan, kegiatan Tabligh Akbar ini dilaksanakan dalam Rangka Peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW dan menyambut datangnya Bulan Suci Ramadhan sekaligus Peringatan HUT GPA Ke-79. (m16)

94 Sekolah Kirimkan Peserta Ajang KSN MEDAN (Waspada): Lebih dari seribu siswa SMA sederajat di Medan, ikut ambil bagian dalam ajang Kompetisi Sains

Nasional (KSN) Tingkat SMA se Kota Medan, Tahun 2020, di SMA Negeri 1, Selasa (10/3). Acara dibuka Kepala Ca-

bang Dinas Medan Selatan Drs Zuhri Bintang, Ketua Panitia Kegiatan Drs Buang Agus, Kepala SMAN 1 Medan Drs Suhairy

Waspada/Anum Saskia

KACABDISDIK Medan Selatan Drs Zuhri Bintang foto bersama ketua panitia Drs Buang Agus dan para kepala sekolah, usai pembukaan kegiatan.

selaku tuan rumah kegiatan, para kepala SMA dan undangan lainnya. Dalam sambutannya, Buang Agus menyebutkan, kompetisi berlangsung setiap tahun, Kompetisi Sains Nasional (KSN) ini diharapkan dapat mengantarkan peserta didik untuk menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi. Kompetisi ini, merupakan bagian penting dalam pemerataan prestasi dan memaksimalkan potensi peserta didik bertalenta dan berkarakter. Selain sebagai sebuah strategi untuk meningkatkan mutu pendidikan, kompetisi sains telah memiliki posisi khusus pada berbagai ajang bergengsi di dunia internasional, dalam penguasaan sains oleh para peserta didik.

“Maka, melalui sistem kompetisi yang sistematis dan berjenjang ini diharapkan terbangun ruang seluas-luasnya bagi peserta didik untuk mengeksplorasi kemampuan dalam bidang sains dan mencapai puncak potensi terbaiknya,” kata Buang Agus. Adapun mata pelajaran yang diujikan Matematika, Fisika, Kimia, Informatika, Biologi, Astronomi, Ekonomi, Kebumian, dan Geografi. Sebelumnya, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Medan Selatan Drs Zuhri Bintang menyebutkan, setiap anak, pada dasarnya memiliki potensi masingmasing. Potensi itu akan tumbuh dan berkembang dengan baik apabila digali dan dibina dengan sungguh-sungguh. (m37)

1.006 Pelajar Ikuti KSN Di SMAN 1 Sunggal MEDAN (Waspada): Menghadapi perubahan yang begitu cepat terutama di bidang sains, pendidikan harus ditingkatkan salah satunya dengan menggali potensi peserta didik, memperbaiki mutu pembelajaran, serta memanfaatkan sains dan teknologi. Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara yang dibacakan Kacabdis Sunggal HM Basir Hasibuan MPd, pada pembukaan Seleksi Kompetisi Sains Nasional (KSN) 2020 tingkat Kab. Deliserdang, yang diikuti 1.006 peserta dari 76 sekolah, di SMAN 1 Sunggal, Selasa (10/3). Hadir dalam acara itu Kacabdis Lubukpakam August Sinaga SPd, SSt, MAP, perwakilan Dinas Pendidikan Sumut, Kasi SMA, para kepala sekolah, serta guru pendamping dan siswa peserta KSN tingkat SMA se-

Kab. Deliserdang. Menurut dia, KSN yang dilaksanakan di SMAN 1 Sunggal, merupakan ajang seleksi kompetisi bagi siswa SMA se Deliserdang, untuk mewakili Deliserdang ke tingkat provinsi bahkan tingkat nasional. Sementara itu Kacabdis Lubukpakam August Sinaga berharap, dengan KSN ini anakanak yang memiliki kecerdasan di bidang sains, dapat menjadikan ajang ini sebagai tempat untuk menggali potensi, sekaligus mengevaluasi diri baik secara pribadi maupun secara institusi atau sekolah, untuk lebih mengetahui sejauh mana kemampuan mereka dalam mengerjakan soal-soal yang memang secara kurikulum berada di atas kurikulum pendidikan SMA atau setara dengan mata kuliah bagi masiswa semester IV. Kepala SMAN 1 SunggalYetti S SPd. MPd. menyambut baik

Waspada/Ist

Kacabdis Sunggal dan Kasi SMA Disdik Sumut serta para kepala sekolah peserta KSN 2020 foto bersama usai pembukaan KSN, di SMAN 1 Sunggal, Selasa (10/3). dilaksanakannya KSN tingkat Kab. Deliserdang di SMAN 1 Sunggal, hal ini juga menjadi pembelajaran bagi sekolahnya untuk menggelar event KSN. “Karena ini yang pertama dilaksanakan di lingkungan Kacabdis Sunggal khususnya SMAN 1 Sunggal, maka kami

berupaya semaksimal mungkin untuk memberikan yang terbaik, kami berharap para peserta dapat mengikuti lomba dengan baik dan mendapatkan hasil yang terbaik,” ujarnya. Sementara itu, Ketua Panitia Adi Rusdianto mengatakan, kegiatan diikuti 76 sekolah de-

ngan 1.006 peserta yang dibagi ke dalam 34 ruang belajar, dan memperlombakan sembilan bidang studi yaitu Matematika diikuti 140 peserta, Fisika 128, Kimia 126, Biologi 138, Ekonomi 104, Giografi 111, Kebumian 77, Astronomi 81, dan Komputer 91 peserta. (cwan)

Waspada/Partono Budy

TIGA perempuan hamil korban PHK PT. STI mengadukan nasibnya ke DPRD Sumut.

Dipecat Sepihak

Tiga Karyawan Hamil Ngadu Ke DPRD Sumut MEDAN (Waspada): Tiga dari 20 perempuan hamil yang mengaku dipecat sepihak, mengadukan nasibnya kepada DPRD Sumut, Selasa (10/3). Mereka yang merupakan karyawan PT. Sumatera Timberindo Industri (STI) tersebut, datang didampingi serikat pekerja dari sejumlah perusahaan. Di gedung DPRD Sumut, seorang pekerja Wita, 25, menyebutkan pihak perusahaan melakukan tindakan sewenang-wenang, yakni memecat karyawan yang hamil. ‘’”Kami semuanya ada 20 perempuan yang lagi hamil. 10 sudah dipecat, dan 10 lagi masih dalam proses,” kata Wita, diamini rekannya Juni, 26, dan Lia, 27, kepada Waspada. Disebutkan Wita, yang mengaku kini hamil tiga bulan, dia bersama dua rekannya di PHK terhitung 2 Maret 2020 tanpa pesangon. Sebelumnya, saat dia dinyatakan hamil, kemudian dia diminta membuat surat pernyataan mengundurkan diri. Kata pihak perusahaan wanita hamil dilarang kerja. “Kata perusahaan, mereka takut kalau ada apa-apa saat sedang hamil,” ujarnya. Karyawan lainnya Lia, menyebutkan Humas PT. STI Dodi Wahyudi, hanya menyampaikan bahwa mereka akan diserahkan kepada penyalur tenaga kerja yang memasukkan mereka kerja di perusahaan tersebut, Dijelaskan, pihak perusahaan yang berkantor di Jl. Sultan Serdang, Desa Buntu Bedimbar, Kec. Tanjungmorawa, tidak mau bertanggungjawab dengan kehamilan yang terjadi pada diri mereka. Sementara itu, disebutkan bahwa PT. STI yang bergerak dalam bidang ekspor-impor kayu

ini, dikabarkan menampung seratusan pekerja, dan 70 persen di antaranya adalah wanita. Sebagian besar pekerja merupakan pekerja sistem kontrak, yang masa waktunya tidak diketahui, dan dinaungi oleh perusahaan outsourcing PT. Dipta Athiyasa, yang menjadi rekanan PT STI. Akan sikapi Terhadap laporan ini, Wakil Ketua Komisi E Hendra Cipta, dan para anggota Irwan Simamora dan Budieli Laila menegaskan, pihaknya akan menyikapi masalah ini, setelah terlebih dahulu menerima laporan resmi dari para wanita hamil itu. Kata Hendra Cipta, selain masalah PT. STI, pihaknya juga menerima laporan terjadinya berbagai tindak pelanggaran terhadap para pekerja, yang hingga kini belum jelas juntrungannya. Aduan yang disampaikan Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSMPI) Deliserdang meliputi sembilan perusahaan, dua di antaranya milik Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), yakni PT. Perkebunan Sumut di Medan, dan PT. Perkebunan Sumut Upt Tanjungkasau, Batubara. Komisi E DPRD Sumut menyebutkan pihaknya berencana membentuk panitia khusus (Pansus) untuk merespon adanya perselisihan tenaga kerja ini. “Sudah tidak ada lagi keberpihakan pemerintah terhadap nasib pekerja. Untuk itu kita usulkan membuat Pansus DPRD Sumut,” kata anggota Komisi E Budieli Laia. (cpb)

Pemko Diminta Penuhi RTH 30 Persen Di Inti Kota MEDAN ( Waspada): Pemerintah Kota (Pemko) Medan, diminta dapat memenuhi Ruang Terbuka Hijau (RTH) diseluruh inti kota sebesar 30 persen. Sebab, selama ini RTH tidak seimbang dan hanya difokuskan ke kawasan Medan Utara, padahal di tengah kota perlu RTH untuk paru-paru kota. “RTH publik itu menjadi tanggungjawab Pemko Medan sebesar 20 persen untuk kepentingan masyarakat secara umum. Dan 10 persennya merupakan RTH privat yang disediakan pemilik gedung dan menjadi syarat dalam pengurusan dokumen perizinan Amdal,” ujar Wakil Ketua DPRD Kota Medan, Bahrumsyah, Selasa (10/3). Kata Bahrumsyah, proporsi RTH sebesar 30 persen merupakan ukuran minimal untuk menjamin keseimbangan ekosistem kota. Dimana target seluas 30 persen dari luas wilayah kota, dapat dicapai melalui pengalokasian lahan perkotaan sesuai Peraturan Menteri Pekerjaan Umum tahun 2008 tentang Pedoman Penyediaan dan Pemanfaatan Ruang Terbuka Hijau di Kawasan Perkotaan. “RTH ini menjadi paru-paru kota, sehingga masyarakat dan dilihat dari jumlah penduduk, maka perlunya direvisi Peraturan Daerah tentang Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW ) Kota Medan,” sebutnya. Menurut dia, RTH perkotaan harus berkeadilan, sehingga wajib memenuhi 30 persen itu.

Jangan biarkan bangunan pencakar langit tidak memiliki RTH. “Saat ini Kota Medan belum layak disebut sebagai kota ideal. RTH jangan ditumpuk di Medan Utara semuanya,” tutur Bahrum. Lapangan Merdeka Ketua DPD PAN Kota Medan ini menyatakan, Lapangan Merdeka Medan yang menjadi simbol Kota Medan, harus dikembalikan lagi fungsinya menjadi RTH. “Sekarang RTH di tengah kota ini hampir tidak ada, karena semua dikelilingi bangunan. Sama halnya dengan Lapangan Merdeka saat ini, kondisi RTH nya sudah tidak ada, bahkan sisi timur dijadikan lokasi parkir yang sangat kumuh dan mengganggu estetika,” sebutnya. Sementara terkait rencana Pemko Medan, untuk merevitalisasi pendopo Lapangan Merdeka dengan ornamen Melayu Deli super megah dengan dana Rp 22 miliar dan mulai dikerjakan Juni 2020, Bahrumsyah menilai, revitalisasi itu penting, namun bagaimana konsepnya disekeliling Lapangan Merdeka ditumbuhi pohonpogon original. “Jangan dibangunan pohon-pohon batu. Sisi timur dan barat itu harus bersih dari bangunan. Jangan bangun pendopo sampai tiga tingkat tapi sekelilingnya akan sama saja yang membuat bangunan akan sia-sia. Lapangan Merdeka itu kan pusat car free day, jadi butuh tanaman yang banyak disana,” katanya. (cyn)


B2

Medan Metropolitan

WASPADA Rabu 11 Maret 2020

Poldasu Fasilitasi Buruh Sampaikan Aspirasi Ke DPR MEDAN (Waspada): Kapoldasu Irjen Martuani Sormin siap memfasilitasi buruh menyampaikan aspirasi ke DPR RI. “Poldasu siap memfasilitasi para buruh di Sumut bertemu anggota DPR RI pembuat UU Omibus Law di Senayan,” kata Kapoldasu, Selasa (10/3). Penegasan ini disampaikan Kapoldasu saat bersilaturahmi dengan perwakilan serikat buruh di lantai IV gedung Mapoldasu guna menciptakan situasi Kamtibmas kondusif diWilayah Sumut. “Kita sengaja kumpulkan para serikat biruh di Sumut ini agar kita tau keluhan mereka soal penyusunan UU Omnibus Law. Dari pada mereka ini unjuk rasa di jalanan lebih baik kita mencari apa yang menjadi permasalahan mereka,” kata Martuani Sormin. Poldasu berjanji siap mengawal buruh sampai ke DPR RI sehingga apa yang menjadi aspirasi para buruh tercapai hasilnya dan diterima anggota DPR RI.”Saya sebagai Kapoldasu, siap mendampingi mereka dan mengawal serta memfasilitasi sampai aspirasi para buruh di

Sumut diterima anggota dewan di Jakarta,” jelas Irjen Martuani Sormin. Poldasu lanjutnya akan bekerjasama dengan LO yang ada di gedung DPR RI di Jakarta sehingga aspirasi buruh di Sumut tentang Omibus Law bisa diterima para anggota dewan disana. Kapoldasu juga sebelumnya mengatakan, persoalan di tanah air sangat konflik salah satunya kenapa investor pergi dari Indonesia. “Harapan saya cuma satu kita masing-masing jaga Sumut ini lebih maju dan martabat. Silahkamn bekerja sesuai tupoksi masingmasing,” jelas Martuani. Polda tidak membatasi kebebasan buruh. “Kita harus bertanggung jawab jaga keamanan dan jangan saling merasa hebat. Polri tidak pernah mengurangi hak para buruh dan bila terjadi perselisihan saat aksi demo hanya akibat tidak ada komunikasi,” jelasnya. Dijelaskan, jangan berpikiran Polri antekantek pengusaha. Tapi siapa pun kita harus jaga keamanan. Tanpa itu berdampak panjang untuk segi pembangunan. (m39)

Waspada/Rudi Arman

Kapoldasu Irjen Martuani Sormin foto bersama perwakilan serikat buruh usai kegiatan.

Pembunuh Siswa SMK Ditembak MEDAN(Waspada): Polsek Medan Sunggal menembak tersangka pembunuhan Isra Rabbani ,16, pelajar kelas 10 SMK Taman Siswa Diski. “Tersangka MAS ,21, warga Perumahan Cendana Asri Desa Sei Mencirim, Sunggal ditangkap polisi saat bersembunyi diatas plafon rumahnya, Senin (10/3) malam,” kata Kapolsek Sunggal Kompol Yasir Ahmadi melalui Kanit Reskrim AKP Syarif Ginting, Selasa (10/3). Dia mengatakan, pasca temuan jasad korban, polisi mendapatkan informasi tentang keterlibatan tersangka. Polisi kemudian memburu tersangka ke rumahnya dan berhasil menangkapnya saat bersembunyi di atas plafon rumahnya. Setelah ditangkap, tersangka

Waspada/Ist

Kasat Lantas Polrsetabes Medan Kompol. H.M. Reza Chairul saat memberikan reward.

Personel Sat Lantas Terima Penghargaan MEDAN (Waspada): Sat Lantas Polrestabes Medan memberikan reward/penghargaan kepada personel berprestasi dalam melaksanakan tugas di Lapangan Apel Pos Lantas Lapangan Merdeka, Selasa (10/3). Kegiatan dipimpin Kasat Lantas Polrestabes Medan Kompol. H.M. Reza Chairul , Waka Sat Lantas, para Kaur Sat Lantas, para Kanit Sat Lantas, Kanit Polsek yang menerima penghargaan dan anggota. Sedangkan anggota Satlantas menerima penghargaan yakni Kanit Lantas Polsek Helvetia juara I Penindakan Tilang terbanyak bulan Februari 2020 untuk Unit Lantas Polsek Jajaran. Kanit Lantas Polsek Percut Seituan juara II Penindakan Tilang terbanyak bulan Februari 2020 untuk Unit Lantas Polsek Jajaran. Kanit Lantas Polsek Deli Tua juara III Penindakan Tilang terbanyak bulan Februari 2020 untuk Unit Lantas Polsek Jajaran. Aiptu Zulkarnain Lubis Ba Unit Turjawali Sat Lantas Polrestabes Medan sebagai juara I Penindakan Tilang terbanyak bulan Februari 2020, untuk Sat Lantas Polrestabes Medan. Aiptu Muda Sihotang Ba Unit Turjawali Sat Lantas Polrestabes Medan juara II Penindakan Tilang terbanyak bulan Februari 2020, untuk

Sat Lantas Polrestabes Medan. Bripka B. Candro Siagian Ba Unit Turjawali Sat Lantas Polrestabes Medan juara III Penindakan Tilang terbanyak bulan Februari 2020, untuk Sat Lantas Polrestabes Medan. Aiptu Zulfikar Ba Unit Turjawali Sat Lantas Polrestabes Medan sebagai juara I Penindakan Tilang terhadap Knalpot Blong/ Racing bulan Februari 2020. Bripka Taufik H. Rambe Ba Penyidik Laka Lantas Sat Lantas Polrestabes Medan sebagai juara I Jumlah Penyelesaian Perkara Laka Lantas bulan Februari 2020. Kanit Lantas Polsek Percut Sei Tuan sebagai juara I jumlah Penyelesaian Perkara untuk Polsek jajaran. Kasat Lantas Polrsetabes Medan Kompol. H.M. Reza Chairul mengatakan reward dan penghargaan tersebut dapat memotivasi para anggota untuk menjalankan tugas. “Semoga prestasi ini dapat dipertahankan dan ditingkatkan. Penghargaan ini sebagai motifasi terhadap anggota dalam meningkatkan kinerja dan prestasi dalam melaksanakan tugas, dengan harapan pada waktu ke depan anggota dapat berlomba-lomba dalam berprestasi serta dapat bergantian anggota yang berprestasi,” kata Kasat Lantas. (m39)

Lagi, 21 Preman Ditangkap MEDAN (Waspada): Sat Sabhara Polrestabes Medan kembali menangkap 21 preman dari empat lokasi, Selasa (10/3) pagi. Sebelum polisi juga menangkap 25 preman yang berkeliaran di Medan. Keempat lokasi yakni Pajak MMTC Jl.Willem Iskandar Medan, Pajak Cemara, Pajak Metal dan Pajak Palapa Brayan. Kasat Sabhara AKBP Sonny W Siregar mengatakan, dari Pajak MMTC diamankan 11 orang, Pajak Cemara 3 orang, Pajak Metal 3 orang dan Pajak Palapa 4 orang “Juga turut disita barang bukti uang tunai sebanyak Rp 2.867.000. Mereka diduga kerap melakukan pemalakan dengan modus jukir,” kata Sonny Siregar.Usai diamankan dan dibawa ke Mako Sat Sabhara Polrestabes Medan, ke 21 preman itu akan didata dan diberikan pembinaan. (m39)

mengakui membunuh korban. Polisi kemudian membawa tersangka mencari barang bukti. “Saat dalam perjalanan, tersangka mencoba melarikan diri sehingga diberikan tindakan tegas terukur dengan menembak kakinya,” jelas Syarif. Katanya, saat ini tersangka masih dibantarkan di RS Bhayangkara.Berdasarkan hasil penyidikan, tersangka MAS mengakui membunuh Isra Rabbani karena menduga HPnya hilang diambil korban. “Kalau menurut tersangka, HPnya dicuri oleh korban ini,” kata Kanit Reskrim Polsek Sunggal AKP Syarif Ginting. Seperti

MEDAN (Waspda): Usai menjalani pemeriksaan di Kejaksaan Negeri (PN) Medan, tiga tersangka kasus pembunuhan hakim PN Medan Jamaluddin, langsung dibawa ke Rutan Tanjunggusta Medan, Selasa (10/3). Ketiga tersangka, yakni istri korban ZH, MJP dan MRF tiba di Kejari Medan sekira pukul 9.45 diserahkan tim penyidik dari Polrestabes Medan. Selain ketiga tersangka barang bukti mobil yakni Toyota Prado warna hitam BK 77 HD, Toyota Camry BK 78 ZH dan satu unit sepedamotor juga ikut diserahkan. Kepala Kejari Medan Dwi Setyo yang didampingi Kapolrestabes Medan Kombes Johnny Eddizon Isir, mengatakan, pihaknya sudah menyiapkan tim jaksa yang akan menangani kasus pembunuhan hakim Jamaluddin. “Tim jaksanya sudah saya tunjuk. Nanti, jaksanya jaksa senior semuanya terhadap tiga berkas perkara ini,” kata Dwi Setyo. Disebutkan Dwi, jaksa yang akan menangani kasus pembunuhan itu yakni, jaksa Parada Situmorang, Ramboo Sinurat, Chandra Naibaho, M. Yusuf dan Mirza Erwinsyah.Untuk pasal yang disangkakan, Dwi menjelaskan, ketiga tersangka masih didakwa melanggar pasal 340 dan 338. “Ini dilakukan secara bersama-sama. Ancamannya maksimal hukuman mati,” ungkapnya. Ketiga tersangka, lanjutnya, akan ditahan selama 20 hari ke depan di Rutan Tanjunggusta sembari menunggu melimpahkan berkas perkaranya

Waspada/Rama Andriawan

Tersangka ZH istri hakim Jamaluddin, saat hendak dibawa ke mobil tahanan Kejari Medan, Selasa (10/3). ke PN Medan.”Dalam waktu dekat ini pasti akan kita limpahkan berkas ke PN Medan, dan saat ini ketiga terdakwa kita titipkan ke Rutan Tanjunggusta,” pungkasnya. Sementara Kapolrestabes Medan Kombes Johnny Eddizon Isir mengatakan, pihaknya akan berkordinasi dengan pengadilan dan kejaksaan dalam pengamanan sidang pembunuhan hakim Jamaluddin. “Ya, kita tetap berkordinasi dengan pihak kejaksaan dan pengadilan agar tetap terciptanya keamanan dalam persidangan,” ucapnya. (Cra)

diberitakan, korban dibantai tersangka, Jumat (6/3) malam sekira pukul 23.00 di tanah kosong kawasan Jalan Serasi, Pasar

VIII, Desa Medan Krio, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deliserdang. Mayat Isra ditemukan sudah membusuk, Senin (9/3)

sore. Saat ditemukan, korban masih mengenakan celana Pramuka. (czal)

Sosialisasi Bahaya Narkoba Di UISU

Waspada/M.Ferdinan Sembiring

Rektor UISU, Dr. H. Yanhar Jamaluddin, MAP menyerahkan cenderamata kepada Sekretaris Badan Kesbang Propinsi Sumatera Utara Parlin Hutagaol, S.Sos, MAP.

Anggota Koramil 07 Gagalkan Penculikan Anak MEDAN (Waspada): Prajurit Kodim 0201/BS bertugas di Koramil 07/Medan Tuntungan menggagalkan aksi penculikan anak di Medan. Serka Suratno dibantu warga menggagalkan aksi penculikan anak diduga dilakukan sindikat penculik anak ,Senin (9/3) di Jl. Flamboyan Raya Gang Mawar Lingkungan III, Tanjung Selamat, Medan Tuntungan. Serka Suratno mengatakan, sebelum melakukan aksinya, sekira pukul 20.05Wib pelaku mengenakan pakaian warna merah mondar-mandir di Gang Mawar sembari melihat anak-anak bermain. Tiba-tiba pelaku menarik korban bernama Munawaroh bocah berusia dua tahun warga Gang Mawar. Aksi pelaku diketahui warga dan berteriak sembari mengejar. “Saya yang kebetulan sedang monitoring wilayah itu langsung merespon teriakan warga dan mengamankan pelaku,” katanya. Selanjutnya, katanya, pelaku diintrogasi dan mengaku dirinya bertiga beraksi dan mereka diturunkan oleh bos mereka di dekat Batrai Arhanud 11 Tanjung Selamat. “Saat digeledah di dalam tasnya ditemukan pisau kater, obeng, lem dan besi. dan identitasnya tidak ada. Namun ditemukan 4 identitas orang lain,” katanya. Untuk mempertanggung jawabkan perbuatanya, pelaku mengaku bernama Enjel ,28, warga Nias Selatan dan pelaku bersama dua rekannya. Saat ini, pelaku diperiksa polisi. (czal)

Kasat Sabhara Polrestabes Medan AKBP Sonny Siregar saat mendata para preman yang diamankan. -Waspada/Ist-

Kejari Siapkan 5 Jaksa Senior Tangani Pembunuhan Hakim

Waspada/Amrizal

Tersangka pembunuh pelajar SMK saat di RS Bhayangkara Medan.

Waspada/Ist

Pelaku penculikan anak yang diamankan prajurit TNI.

MEDAN (Waspada): Narkoba berdampak buruk bagi kehidupan sehari-hari. Narkoba juga memberi dampak sosial, ekonomi, dan politik bagi perkembangan masyarakat. Demikian dikemukakan Rektor Universitas Islam Sumatera Utara (UISU), Dr. H.Yanhar Jamaluddin, MAP saat memberikan sambutan pada acara sosialisasi bahaya narkoba di Auditorium Pusat Administrasi UISU, Selasa (10/3). Kegiatan tersebut diprakarsasi UISU bekerjasama Kesbangpol Propsu, dan BNN diikuti ratusan pegawai, dosen, dan para pelajar SLTA, pengurus Yayasan UISU Hj Masnun SH, M.Hum, para wakil rektor. Pembicara Direktur Reserse Narkoba Poldasu. Lebih lanjut, kata rektor, di Sumut, peredaran narkoba

juga sangat memerngaruhi kehidupan sosial dan ekonomis masyarakat. Peredaran narkoba di lingkungan dunia pendidikan termasuk kampus sangat merisaukan. Karena itu, UISU terpanggil mengambil peran dengan melakukan sosialisasi terus menerus dalam upaya memberi pengetahuan dan wawasan tentang bahaya narkoba.Pada kesempatan yang sama, Rektor juga menjelaskan, jumlah mahasiswa UISU saat ini mencapai 9.000 an dari 29 Program Studi S1 dan 5 Prodi S2. Kepala Badan Kesbang Propinsi Sumatera Utara, diwakili Sekretaris Parlin Hutagaol, S.Sos, MAP ketika membuka Sosialisasi Bahaya Narkoba menyatakan prihatin atas perkembangan dan maraknya penyalahgunaan narkoba yang me-

rambah bukan hanya perkotaan tetapi juga pedesaan yang mengancam generasi muda. Kegiatan sosialisasi kemudian dilanjutkan dengan pemaparan materi tentang narkoba oleh Kabag Pengawas Penyidikan Direktorat Reserse Narkoba Poldasu, AKBP Rinaldo SH, Drs. Heru Herlambang, S.AP, Loka Rehabilitasi BNN Deliserdang, mewakili BNN ProvSsu Drs. Tuangku Harianja, MM (Kabid Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat). Usai penyampaian materi, peserta sosialisasi diberikan kesempatan untuk melakukan test urine oleh petugas BNN Prov Sumut. Test urine dilakukan terhadap mahasiswa dan pegawai yang mengikuti kegiatan sosialisasi di Auditorium Pusat Administrasi UISU. (m49)

GMM Sumut Apresiasi Kinerja Kapolres Belawan BELAWAN (Waspada): Dinilai sukses dalam penegakan hukum di wilayah hukumnya, Ketua Generasi Muda Mesjid (GMM) Sumatera Utara, Masdar Tambusai, S.Ag mengapresiasi kinerja Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP DR MR Dayan. “Berbagai kasus telah banyak diungkap, bahkan sejumlah pelaku sindikat narkoba jaringan internasional telah ditembak mati,” ujar Ustadz Masdar Tambusai usai bersilahturahmi dengan Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP MR Dayan, Senin (9/3) di ruang kerja Kapolres. Ustadz Masdar Tambusai menambahkan, selain sukses menangkap bandar narkoba dan para pelakunya, Kapolres juga memberikan tindakan tegas terhadap para bandit jalanan lainnya seperti begal dan bajing loncat yang sangat meresahkan masyarakat. Selain itu, tambah Ustadz MasdarTambusai, Kapolres juga telah menjalin silaturrahmi dengan para tokoh agama, tokoh

Waspada/Andi Aria Tirtayasa

Usai menerima cinderamata, Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP MR Dayan foto bersama dengan Ketua Ketua GMM Sumut Ustadz Masdar Tambusai SAg dan rombongan. pemuda dan tokoh masyarakat sehingga situasi di wilayah hukum Polres Pelabuhan Belawan tetap aman dan kondusif. Sebagai wujud apresiasi, Ketua GMM Sumut memberikan plakat (cinderamata) kepada orang nomor satu dijajaran Polres Pelabuhan Belawan itu. Sementara itu, Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP MR Dayan mengucapakan terimakasih atas apresiasi/penghargaan yang telah diberikan oleh pe-

ngurus GMM Sumut. “Kami akan terus berbuat yang terbaik kepada masyarakat guna menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif ditengah-tengah masyarakat, agar masyarakat merasa nyaman dan aman, namum demikian kami juga petugas Kepolisian tidak akan mampu berbuat banyak dalam memberantas pelaku kejahatan tanpa adanya dukungan dan sinergisitas dari masyarakat”, ujarnya.(h04)

Puluhan Kadis Dalam Lingkaran Suap Eldin MEDAN (Waspada): Puluhan Kepala Dinas (Kadis) masuk dalam lingkaran kasus suap menjeratWali Kota Medan nonaktif T. Dzulmi Eldin. Para kadis tersebut memberikan sejumlah uang ke Dzulmi Eldin lewat perantara Kabag Protokoler Kota Medan Samsul Fitri. Demikian terungkap dalam sidang lanjutan terdakwa Samsul Fitri, Senin (9/3), ada 11 kadis dihadirkan Jaksa KPK untuk memberikan kesaksian di Ruang Cakra Utama Pengadilan Negeri (PN) Medan. Disebutkan, dalam berkas dakwaan Jaksa KPK, 11 kadis memberikan uang kepada Dzulmi Eldin melalui Samsul Fitri yakni, Kadis Perhubungan Iswar S memberikan uang pada Juli- September 2019 senilai Rp260 juta. Kepala BP2RD Suherman, memberikan uang pada JuliSeptember 2019 senilai Rp60 juta, Kadis Perumahan Kawasan Permukiman dan Penataan

Ruang Benny Iskandar pada JuliSeptember 2019 senilai Rp60 juta. Edwin Effendi selaku Kadis Kesehatan memberikan uang pada Juni- Oktober 2019 senilai Rp30 juta, Kadis Ketahanan Pangan Emilia Lubis memberikan uang pada Juni- Oktober 2019 senilai Rp30 juta. Edliaty selaku Kadis Koperasi dan UKM memberikan uang pada Juni- Oktober 2019 senilai Rp30 juta. Muhammad Husni selaku Kadis Kebersihan dan Pertamanan memberikan uang pada Mei-September 2019 senilai Rp20 juta. Kemudian Dammikrot selaku Kadis Perdagangan memberikan uang pada Mei-September 2019 senilai Rp20 juta, Khairunnisa Mozasa selaku Kadis P3APM jumlah keseluruhan Rp70 juta.Selain itu ada juga Kadis Pendidikan periode 2018 Hasan Basri memberikan uang Rp10 juta, Marasutan Kadis Pendidikan 2019 dengan jumlah

Waspada/Rama Andriawan

Sejumlah kadis memberikan kesaksian dalam sidang lanjutan suap Wali Kota Medan, Dzulmi Eldin dengan terdakwa Kabag Protokoler Kota Medan Samsul Fitri, Senin (9/3). Rp30 juta. Uang itu diberikan ke Dzulmi Eldin sebagai bentuk rasa loyalitas. Selain 11 kadis yang jadi saksi, dalam berkas dakwaan jaksa KPK masih ada kadis lainnya yang turut memberikan uang ke Eldin diantaranya, Kadis PU Isa Ansari yang sudah divonis 2 tahun penjara.Kadis Pariwisata Agus Suriyono, Kadis DPMPTSP Qomarul Fattah, Kadis Pengendalian Penduduk dan Keluarga Usma Polita Nasution.

Kadis Lingkungan Hidup S Armansyah, Kepala BPKAD M. Sofyan, Kadis Ketenagakerjaan Hannalore Simanjuntak, Kadis Perlindungan Anak dan Pemberdayaan Masyarakat Khairunnisa Mozasa, Asisten Administrasi Umum Renward Parapat. Namun, diantara namanama kadis tersebut baru Kadis PU Isa Ansari yang sudah ditetapkan tersangka dan sudah divonis bersalah. Sementara kadis lain yang turut memberikan

uang sama sekali belum tersentuh hukum. Jaksa KPK, Iskandar Marwanto sebelumnya, menyebutkan soal status kadis lain di Pemko Medan yang turut memberikan uang dan belum ditetapkan sebagai tersangka, masih menunggu proses persidangan para terdakwa. “Artinya, kita akan mengkaji lagi dari hasil-hasil persidangan ini. Karena masih pengumpulan fakta persidangan juga,” ujar Iskandar.(Cra)


Opini

WASPADA Rabu 11 Maret 2020

B3

TAJUK RENCANA

Salut Buat Hakim Agung Berani Batalkan Kenaikan Iuran BPJS

M

asyarakat level menengah dan kelas bawah menyambut gembira putusan tiga hakim agung yang berani membatalkan kenaikan iuran BPJS Kesehatan. Ketiga hakim MA (Mahkamah Agung) yang diketuai Supandi dengan anggota hakim Yosran dan hakim Yodi Martono Wahyunandi patut diberi apresiasi karena keberpihakannya pada masyarakat, khususnya wong cilik. Mereka berani melawan kebijakan pemerintah yang dinilai menyusahkan rakyat. Sebab, dengan komposisi tarif BPJS yang lama saja rakyat sudah merasa keberatan, apalagi dinaikkan 100 persen mulai 1 Januari 2020. Boleh-boleh saja pemerintah menaikkan iuran BPJS berlipat-lipat, menaikkan harga sembako, tarif listrik, gas, pajak dll. Tapi, tingkatkan dulu daya beli masyarakat (rakyat). Kalau daya beli sudah tumbuh, semahal apapun tarif kesehatan, juga kenaikan harga barang tidak lagi menimbulkan masalah bagi masyarakat untuk memIntisari: Intisari: beli. Beda kalau kehidupan rakyat semasusah, bahkan banyak yang terang‘’Pemerintah wajib me- kin terangan menyatakan menyesal memilih matuhi putusan MA dan pemimpinnya saat ini karena dinilai tidak pada masyarakat kecil. Seperti masyarakat berharap berpihak iuran BPJS dinaikkan, harga barang pelayanan rumah sakit (sembako) naik sehingga patut dipertadi mana keberpihakan pemerintidak menurun pasca nyakan tah pada rakyatnya. Hemat kita, salut buat ketiga hakim putusan MA’’ agung yang membuat putusan tepat membatalkan kenaikan iuran BPJS walaupun ada pihak yang menjadi korban, yaitu elite pemerintahnya sendiri. Alasannya sangat pas, sejalan dengan perundangan, khususnya UUD45 dan Pancasila. Keberpihakan para rakyat merupakan keniscayaan. Dengan putusan MA itu pemerintah jangan lagi berkilah, akan melakukan perlawanan hukum, atau mencaricari cela untuk tidak mengikuti putusan MA. Apalagi putusan MA selalu mengikat dan dijalankan sejak putusan dikeluarkan. Jarang-jarang ada hakim yang berani tegas dan mengeluarkan putusan yang bertentangan dengan kehendak dan kebijakan pemerintah, seperti dalam kasus iuran BPJS yang sudah disorot anggota DPR dan diminta jangan naik, namun pemerintah dalam hal ini Presiden Jokowi tetap menaikkan iuran BPJS dengan alasan besarnya defisit BPJS dari tahun ke tahun. Rinciannya, defisit sebesar Rp3,3 triliun pada 2014. Lalu, membengkak menjadi Rp5,7 triliun pada 2015, dan Rp9,7 triliun pada 2016. Defisit terus berlanjut hingga 2017 menjadi sebesar Rp13,5 triliun dan pada 2018 menjadi Rp19 triliun. Tahun lalu, defisit diperkirakan sebesar Rp32 triliun. Dengan putusan berani hakim agung Supandi yang berasal dari Medan dan menjabat sebagai hakim agung sejak 7 April 2010 maka iuran BPJS kembali seperti semula. Adapun pasal yang dibatalkan yakni, Pasal 34 yakni: (1) Iuran bagi peserta PBPU dan peserta BP yaitu sebesar: a. Rp 42.OOO per orang per bulan dengan manfaat pelayanan di ruang perawatan Kelas III. b. Rp 110.000 per orang per bulan dengan manfaat pelayanan di ruang perawatan Kelas II; atau c. Rp 160.000 per orang per bulan dengan manfaat pelayanan di ruang perawatan Kelas I. (2) Besaran Iuran sebagaimana dimaksud pada ayat (1) mulai berlaku pada tanggal 1 Januari 2O2O. Dengan demikian, maka majelis hakim memutuskan iuran BPJS kembali ke semula, yakni Kelas 3 sebesar Rp 25.500, kelas 2 sebesar Rp 51.000 dan kelas 1 sebesar Rp 80.000. Harapan kita, pemerintah menjalankan putusan MA dengan sebaik-baiknya. Juga petinggi BPJS dan para pengusaha rumah sakit penerima pasien BPJS untuk menjalankan putusan MA dengan tetap melakukan perubahan sehingga pelayanannya tetap baik, jangan sampai menurun karena adanya pembatalan MA. Untuk menurunkan angka defisit diminta pemerintah menurunkan tim untuk mengawasi program yang dijalankan BPJS, termasuk mengevaluasi kinerja pimpinannya, sehingga sejumlah program dan pemborosan bisa ditekan. Kalau program efisiensi dan transparansi dapat dilakukan, seperti menghilangkan pembiayaan yang tidak perlu, termasuk masalah gaji dan fasilitas pimpinan BPJS yang ‘’wah’’ maka defisit dapat dikurangi sehingga pemerintah tidak perlu lagi melakukan penyuntikan dana. Jadi, fokus pada efisiensi dan pemberantasan korupsi, lota yakin BPJS bisa lebih sehat dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Tanpa pengawasan maka pelayanan akan semakin amburadul dengan adanya pembatalan kenaikan iuran dari MA. Munculnya kekhawatiran akan terjadi penurunan pelayanan kepada masyarakat pengguna BPJS, harus menjadi perhatian DPR dan aparat penyidik polisi dan kejaksaan untuk memberi sanksi bagi mereka yang melakukan penyimpangan. Intinya, pelayanan kepada pemegang kartu BPJS jangan sampai menurun pasca putusan MA yang membatalkan iuran BPJS. Selama ini banyak keluhan terkait lemahnya pelayanan rumah sakit yang menerima pasien BPJS. Hanya sejumlah rumah sakit diserbu masyarakat karena memiliki fasilitas lengkap, sementara sejumlah rumah sakit lainnya sepi pasien. Untuk itu harus ada peningkatan fasilitas di rumah sakit agar tidak terjadi penumpukan pasien BPJS di rumah sakit tertentu saja.+

“Menggarap” Harta Karun Selat Malaka Oleh Suwardi Lubis Perlu ada political will yang sangat kuat dari pemerintah dan komitmen untuk menyelesaikan berbagai hambatan yang merintangi pemanfaatan selat Malaka

K

eberadaan selat Malaka menyimpan harta karun, tidak sekedar dimaknai secara harfiah saja. Namun selat yang masuk dalam wilayah tiga Negara, Indonesia, Malaysia dan Singapura tersebut tersimpan pada dirinya potensi yang sangat besar yang telah secara nyata dimanfaatkan oleh Singapura dan menjadi tumpuan bagi negara tersebut untuk maju dan berkembang. Namun kiranya isu tentang harta karun yang tersimpan di selat tersebut tak kalah menarik, bahkan menawarkan petulangan yang menarik, seperti disajikan dalam berbagai cerita fiksi di film-film. Kisah tentang harta karun Flor Do Mar atau Flor De La Mar, misalnya. Sebuah kapal pengangkut bongkahan emas yang tenggelam di perairan Indonesia. Kapal tersebut merupakan kapal layar yang dibuat pada tahun 1502 di Lisbon. Kapal ini adalah salah satu kapal layar terbesar dengan kapasitas angkutan paling banyak pada masanya. Kabarnya, Flor de la Mar dibuat untuk mengangkut harta jarahan Portugis dari berbagai pulau melalui lautan. Di sekitar November 1511, ketika Portugis melengserkan Kesultanan Malaka, Flor de la Mar menjadi kapal yang mengangkut hasil rampasan dari sana ke armada Portugis. Menurut legenda, berbagai perabotan dari emas milik Kesultanan Malaka dibawa oleh kapal ini. Tidak ada yang tahu pasti apa saja yang dibawa dalam kapal Flor do Mar saat itu, namun kisah ini men-

Faks 061 4510025

Facebook Smswaspada

+6281396327911 Untuk ke depan Kota Medan membutuhkan Pemim pin Muda yang Cer das Kreatif dan Nuraninya masih Bersih, kalau Pemimpin Tua, banyak yang ber akhir dipenjara KPK ! +6282365062535 Seblum Anis, Jakarta trkenal dgn banjir dan macat sjk 20 thn yl. Jd jgn cari kam bing hitam. Firman Allah SWTL Sesungguhnya kerusakan di darat dan di laut aki bat ulah manusia. Mari intropeksi diri sadari kesalahan khusus sdrku Muslim awas syi rik dan kembali pd rukum iman untung baik dan buruk dari Allah. +6281362489830 Ya mantan gub DKI yl jg digugat knp yg baru aja digugat. Ada yg mau gugat na bi Adam knp turun dari Surga. Ni reformasi kebablasan bagi saudaraku Muslim. +6285262836627 Menurut hemat saya guru honorer adalah bukan pekerjaan yang layak! Apalagi sudah berumahtangga. Hanya dibayar 600 ribu - 800 ribu adalah tidak la yak & tidak sesuai di masa perekonomian di masa sekarang ini. Apala gi Perda cenderung menga tur ingin menghapuskan guru honorer. Kalau untuk peningkatan karier & gaji guru honorer, mudahmudahan PP No.49 tahun 2019 itu dapat terlaksana & tercapai. +6281396327911 Danau buatan di Griya 1 Martubung sudah dihentikan pembersihan eceng gondoknya, tak terlihat 2 alat berat di sana. Slogan Yuk Bikin Cantik Medan nampaknya akan kem bali menja di Cerita Kosong! +628126501779 Ribuan pekerja China komunis yg kerja di Indonesia sebaiknya diperiksa semua klo perlu dikarantinakan! Jangan percaya saja sama mereka yg tempat kerjanya tertutup rapat! Btw kata berita: Kota2 di daratan China komunis macam kota mati termasuk Spura & Changi! Percayalah ini peringatan dari Allah SWT! +6281396327911 Sangat banyak truk parkir di kiri-kanan Jalan Yos Sudarso Km 11. Aparat pada kemana? Ditegur kek, diusir kek, biar jgn macat dan menimbulkan kecelakaan ! +6285260088842 Bubarkan BPIP jika benturkan Agama dengan Pancasila. -(J@ULTOP’$) Awas, Menuju Pemerintahan Komunis Indonesia (PKI) +6281396327911 Tanamlah pohon-pohon peneduh pada tepi-tepi jalanmu yg gersang..! Jangan bakhil, sebatang pucuk merah hanya 5 ribu, jangan tak mau peduli, cukuplah Pemko saja yg tak peduli dgn penghijauan ! +6282275453216 Setelah ada WNI tercemar virus corona, Menkoinfo yang seharusnya komunikasi kan ke publik dikangkangi oleh pengangkatnya +628126501779 Viral! Ada ’penghuni’ istana yg mulutnya nrocos asal jeplak! Orang ini bilang: Aga ma musuh terbesar ideologi kita! Kira2 orang ini wa-ras nggak ya?! Apa ng gak ada kerjaan laen dgn gaji sebesar itu! Kenapa nggak ditangkap aparat karena sdh meresah kan Rakyat? Diklarifikasi spt apapun tetap tak nyambung!! +6285270737057 Ayahnda Ir H.Joko Widodo >Mahkamah Agung RI >MENKUMHAM RI >MEN DAGRI > KAPOLRI. Utk menyikapi sampaian sy GUNA PENEGAKAN HU KUM di NKRI ini, dan DEMI KEMANUSIAAN.

Laut (Hubla) Nomor: PU.63/1/8/DJPL.07 tanggal 28 Desember 2007 tentang Penetapan Perairan Pandu Luar Biasa di Selat Malaka dan Selat Singapura. Dalam SK tersebut disebutkan wilayah perairan Selat Malaka dan Selat Singapura sebagai perairan pandu ditetapkan dengan batas-batas yang meliputi sebelah utara Tanjung Balai Karimun sampai perairan sebelah utara Pulau Batam. Setahun kemudian, dibuat Undang Undang Pelayaran nomor 17 tahun 2008 yang di dalam pasal 198 ayat 1 disebutkan bahwa “Pemerintah dapat menetapkan perairan tertentu sebagai perairan wajib pandu dan perairan pandu luar biasa. Artinya, setiap kapal yang berlayar di perairan wajib pandu dan perairan pandu luar biasa itu wajib menggunakan jasa pemanduan”. Namun efektivitasnya masih belum terlihat secara nyata sehingga terlihat perlunya kesamaan pandangan di antara kepentingan bangsa dalam mendorong lebih kuat pemanfaatan atau kerja “menggarap” selat Malaka. Perlu ada political will yang sangat kuat dari pemerintah dan komitmen untuk menyelesaikan berbagai hambatan yang merintangi pemanfaatan selat Malaka. Tantangan tidak hanya datang dari kepentingan negagra tetangga dan negara-negara asing lainnya, namun juga dari perpanjangan kepentingan dari luar yang telah sangat agresif melakukan berbagai tindakan. Tapi itu semua bukan tidak mungkin tidak diselesaikan dengan poltical will yang kuat, dengan misi menyelamatkan kepentingan bangsa dan negara. Dan dengan begitulah efektivitas dari aturan yang dibuat untuk memanfaatk selat Malaka tersebut akan dapat terlihat dan akan menuai hasil. Penulis adalah Guru Besar USU Dan STIKP Medan.

Ganas Corona Dari China

APA KOMENTAR ANDA SMS 08116141934

jadi menarik karena disebutkan ada lebih dari 60 ton emas milik Kesultanan Malaka yang diangkut ke dalam kapal. Tapi selat Malaka tidak sekedar harta karun yang terpendam dari kapal yang tenggelam. Karena sejak berabad-abad, selat Malaka menjadi jalur perniagaan bangsabangsa Romawi, China, Persia, Yunani dan Arab di kawasan Asia Tenggara. Pada era kolonialisasi, Selat Malaka dikuasai Belanda, Portugis dan Inggris untuk menghubungkan Afrika dan India dengan China, Jepang dan Asia Tenggara sebagai jalur pengangkutan komoditi hasil eksploitasi, penjajahan maupun perdagangan. Hingga sekarang, selat Malaka menjadi jalur pelayaran internasional antara Timur dan Barat yang penting karena sepertiga dari perdagangan dunia dan separuh dari pengangkutan minyak atau sumber energi dunia, menggunakan akses melalui selat Malaka (Percival, Pena & Kusuma dalam Ayusia, 2014). Posisi selat Malaka sebagai jalur pelayaran internasional adalah strategis sebagai rute efektif dalam Sea Lines of Communication (SLOC) dan Sea Lines of Transportation (SLOT) bagi keamanan pasokan dan pengangkutan sumber energi negara-negara besar dengan kawasan Asia Barat maupun Afrika Ayusia, 2014). Begitu strategis selat Malaka, sehingga diperkirakan ada potensi pendapatan Negara puluhan triliun setiap tahunya dari jalur pelayaran tersibuk di dunia yang dilalui lebih dari 90.000 kapal berbagai ukuran—dengan muatan

kargo dan minyak dari seluruh dunia. Belum lagi potensi hasil laut seperti ikan. Untuk wilayah kabupaten Bengkalis, Riau saja, hasil tangkapan ikan demersal (ikan dengan nilai ekonomis penting) berkisar antara 3.236,90 sampai 13.247,95 ton. Upaya penangkapan ikan demersal berkisar antara 20.576 sampai 93.414 unit, Kisaran CPUE ikan demersal berkisar 0,03 sampai 0,51. Hasil tangkapan biota udang mencapai 5.572,00 sampai 40.228,14 ton, Upaya penangkapan biota udang berkisar 364 sampai 509 unit, Kisaran CPUE biota udang berkisar 10,94 sampai 89,00. Potensi ikan demersal lestari mencapai 13.493,17 ton/ tahun dengan upaya penangkapan 45.256 unit dan potensi lestari udang sebesar 30.835,75 ton/tahun dengan upaya penangkapan sebesar 293 unit. Tingkat pemanfaatan dan tingkat pengusahaan sumberdaya ikan pelagis, demersal dan udang telah mencapai >100 % (Muhammad Fauzi dkk, 2005). Meski potensi selat Malaka begitu besar, dan Indonesia memiliki sebagian besar atas wilayah selat Malaka, namun kenyataannya negara ini belum berdaya dalam pemanfaatan potensi ekonomi selat tersebut. Berbeda dengan Singapura yang dari usaha jasa pandu kapal saja, disinyalir memperoleh separuh dari omset bisnis itu atau sekitar Rp30 trilun setiap tahunnya. Dengan asumsi jumlah kapal yang melalui selat Malaka pertahun sebanyak 90 ribu kapal berarti sebulannya 7.500 kapal yang lalu lalang dan jika jasa pandu kapal 65.000 dollar AS per kapal maka jika ada 90 ribu kapal berarti omset bisnis ini pertahun mencapai Rp58 triliun. Untuk memaksa kapal kapal asing memakai jasa pemandu dalam negeri, Indonesia telah berulang kali membuat regulasi. Pertama tahun 2007 dengan mengeluarkan Surat Keputusan (SK) Dirjen Perhubungan

Oleh H. Hendra Cipta Imbauan kepada masyarakat Sumut untuk berhatihati dalam beraktivitas sehari-hari, tentunya harus diiringi dengan pola hidup yang baik, bersih dan sehat (hal yang mendasar) yaitu mengonsumsi makanan dan minuman yang cocok untuk tubuh

P

emberitaan terkait Covid 19 (Corona-Virus) terus menerus dilaporkan dalam beberapa media elektronik dan cetak tiap harinya semenjak kasus ini banyak ditemukan di Wuhan, China. Selanjutnya, tidak ketinggalan media sosial (facebook, twitter, instagram) yang berefek besar dalam mendapatkan informasi oleh masyarakat luas di saat media ini menjadi bahan rujukan informasi yang singkat, padat dan cepat. Karena masyarakat mendapatkan informasi tidak resmi dari pemerintah, alhasil kekhawatiran merajalela di tengah-tengah masyarakat yang minim ilmu, tidak jelas dan tidak pasti, membuat masyarakat dirugikan. Pascapresiden Joko Widodo menyampaikan secara terbuka (resmi) Senin, 2 Maret 2020 lalu, bahwa ada WNI (Warga Negara Indonesia) tepatnya di Depok, Jawa Barat telah positif terjangkit Covid 19 yang disinyalir telah terkoneksi dengan masyarakat dunia diWuhan sebagai daerah paling parah masyarakat yang terjangkit virus covid 19. Masyarakat Indonesia memulai menyiapkan beberapa sikap preventif (pencegahan) untuk terhindar dari virus yang paling mematikan pada abad 21 ini. Namun sangat disayangkan, sikap preventif masyarakat tersebut tidak mencerminkan rasa solidaritas, di antaranya pembelian masker secara massif yang mengakibatkan harga menjulang sangat tinggi, menyerbu makanan di pasar sehingga stok habis terjual. Juga tidak ketinggalan di Sumatera Utara yang dianggap paling strategis penyebaran virus yang mematikan ini. Sumut memiliki pintu masuk yang banyak bagi para masyarakat dunia untuk datang di propinsi yang dikenal dengan Danau Toba, di antaranya laut, udara, dan darat dengan wilayah yang sangat luas. Jika kita lihat dari data kunjungan wisatawan internasional ke Sumut, beberapa negara sudah memberikan warning alarm (tanda peringatan) kepada warga negaranya untuk tidak pergi ke luar negeri, di antaranya Singapura, Malaysia dan China termasuk negara-negara Eropa. Keputusan menunda puluhan bahkan ratusan penerbangan dengan waktu yang tidak pasti. Selain itu, beberapa kota di dunia telah menutup aktifitas

kehidupan manusia (perdagangan, sekolah, hubungan komunitas) agar tidak tertular dari manusia ke manusia lainnya. Pada akhir Februari 2020, BPS (Badan Pusat Statistik) Sumut telah mencatat jumlah wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Sumut melalui empat pintu masuk, yaitu mencapai 20.539 kunjungan. Jika dibandingkan Februari 2019 dengan Februari 2020, jumlah wisatawan manca negara mengalami penurunan, adapun faktor utamanya adalah virus Corona yang berdampak pada perekonomian Sumut. Pariwisata disebut sebagai sector leading ekonomi yaitu kemampuan pariswisata yang mampu mengembangkan sektor lainnya seperti perdagangan, perhotelan, transportasi dan lainnya. Pertumbuhan ekonomi Sumut mengalami pasang surut, namun tetap stabil dalam laju pertumbuhan ekonomi dalam lima tahun terakhir (2015-2019), yaitu di tahun 2015 tumbuh sebesar 5,10%, pada 2016 tumbuh sebesar 5,18%, pada 2017 tumbuh sebesar 5,12%, pada 2018 tumbuh sebesar 5,18% dan pada 2019 tumbuh sebesar 5,2%. Permasalahan hadir disaat isu dan wabah virus Covid 19 berkembang pesat tidak hanya mempengaruhi pada sisi kesehatan namun sampai kepada sisi ekonomi bahkan politik. Jika tidak disikapi dengan arif dan bijaksana oleh pemerintah, maka akan menciptakan ketidakstabilan bisnis dan ekonomi di Sumut. Menurut beberapa pandangan para pakar ekonomi Sumut, prediksi pertumbuhan ekonomi Sumut akan mengalami perlambatan karena kasus virus ini. Kekhawatiran virus Covid 19 mampu mematikan aktifitas bisnis dan ekonomi, juga mampu mengakibatkan kematian manusia yang sangat cepat diperkirakan 15 menit setelah tertular. Merujuk pada kasus pertama virus Covid 19 di China yang diketahui keberadaannya pada 31 Desember 2019 dan sampai pada hari senin 2 Maret 2020, korban yang meninggal mencapai 3.117 orang di dunia, atau diperkirakan setiap 1 jam ada 2 orang yang meninggal dunia. Sikap Pemerintah Sumut Dalam rapat khusus 27 Januari 2020,

Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi menginstruksikan untuk membentuk tim khusus untuk mengantisipasi penyebaran virus pneumonia Coronavirus atau disingkat ncov. Pertemuan dihadiri beberapa pihak, terkhusus dokter di rumah sakit pemerintah sebagai tenaga kesehatan dengan tugas utamanya adalah menyiapkan beberapa peralatan identifikasi penyebaran virus dan pengobatan intensif. BPS memproyeksi jumlah penduduk Sumut yang mencapai 17,66 juta orang pada tahun 2018 dan selanjutnya mobilitas bisnis dan ekonomi juga menjadi kebiasaan masyarakat Sumut untuk berkunjung ke dalam (dalam kota) dan luar negeri. Walaupun virus ini belum merambah besar ke masyarakat Sumut, namun sinergisitas antar pemerintah provinsi dan pemerintah daerah (kabupaten kota) se Sumut harus dilakukan secepatnya mengingat virus ini bergerak dengan cepat. Puskesmas dan Rumah sakit sebagai tempat rujukan harus diupayakan menerima secepatmya pasien ncov dengan ruangan khusus (karantina) yang jauh dari pasien-pasien lainnya. Peran dari masyarakat juga sangat dibutuhkan guna memastikan dilingkungannya tidak terjadi penyebaran virus. Wakil rakyat di Dewan Perwakilan Rakyat terkhusus di Sumut (DPRD SU) juga terlibat lamngsung dan aktif dalam pencegahan ncov, yaitu memberikan edukasi (sosilisasi) kepada masyarakat. Koordinasi antar anggota DPRD SU juga dilakukan guna menyampaikan amanah konstitusi rakyat sebagaimana diatur dalam UUD 1945 tentang kesehatan. Selaku wakil rakyat di DPRD Sumut yang memiliki suara dari rakyat dan untuk rakyat maka perlu saya sampaikan bahwa ncov adalah virus yang sangat membahayakan dan mematikan dari jenis dan sifatnya. Imbauan kepada masyarakat Sumut untuk berhati-hati dalam beraktivitas sehari-hari, tentunya harus diiringi dengan pola hidup yang baik, bersih dan sehat (hal yang mendasar) yaitu mengonsumsi makanan dan minuman yang cocok untuk tubuh. Selanjutnya menempatkan pakaian kotor pada wadah tertutup setelah beraktivitas dari luar, penggunaan masker yang tepat pada tempatnya, mencuci tangan dan wajah setelah berkomunikasi dengan pihak lainnya. Sebagaimana diketahui bahwa penularan ncov berkembang melalui komunikasi jarak dekat dengan orang yang telah terkena virus, maka dari itu menanggalkan pembicaraan yang sia-sia dalam perkumpulan dan pertemuan harus dilakukan. Bagi orang-orang yang beriman, meyakini bahwa tidak ada penyakit yang tidak

ada obatnya, dalam kalimat Islam disebut Tidaklah Allah Menurunkan Penyakit Kecuali Dia Juga Menurunkan Penawarnya. Adanya usaha yang dilakukan oleh pemerintah yang diawasi oleh legeslatif untuk penanganan dan penyembuhan bagi korban virus corona di Sumatera Utara. Pihak penelitian perobatan (bisa disebut perusahaan kimia farma) tetap menjadi rujukan bagi pemerintah untuk melakukan uji coba pengobatan yang mampu menyembuhkan virus ini. Dalam ayat Allah lainnya menyatakan bahwa tidak ada kerusakan di laut dan di bumi melainkan ulah tangan manusia, maka dari itu, kita harus mengevaluasi perbuatan kita yang merusak lingkungan dan memperbaiki kesalahan tersebut. Dan yang terakhir, berdoa dan berikhtiar agar virus ini segera hilang dari kehidupan dan melanjutkan aktivitas sosial dan beribadah kepada Allah SWT. Amiin ya robbal ‘alamin. Penulis adalah Ketua Fraksi PAN DPRD Sumut.

Pengumuman Redaksi menerima kiriman karya tulis berupa artikel/opini, surat pembaca. Kirim ke alamat redaksi dengan tujuan ‘Redaktur Opini Waspada’ dengan disertai CD atau email: opiniwaspada@yahoo.com. Panjang artikel 5.000-10.000 karakter dengan dilengkapi biodata dan kartu pengenal (KTP) penulis. Naskah yang dikirim adalah karya orisinil, belum/tidak diterbitkan di media manapun. Isi tulisan menjadi tanggung jawab penulis.

SUDUT BATUAH * Gubsu: Telusuri pelanggaran izin hotel Grand Central - Tapi kok udah berdiri ya baru ribut? * Lurah diminta hati-hati kelola dana kelurahan - Kalau tak ingin nginap di hotel prodeo * PNS poligami harus izin istri dan atasan - Pintar-pintarlah rayu istri,he...he...he l Doe Wak


Aceh

B4

WASPADA Rabu 11 Maret 2020

BPP Syamtalira Bayu Kembangkan Padi Tanpa Penggunaan Pupuk ACEH UTARA (Waspada): Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Syamtalira Bayu, Aceh Utara mengembangkan padi lokal yang tidak menggunakan pupuk. Petugas penyuluh memanfaatkan nutrisi tanaman dari LSM Flora dan Fauna agar bisa memproduksi gabah meskipun dalam kondisi pupuk langka. Syamtalira Bayu Nuraida, SP , Senin (9/3) menjelaskan, ketika petani kesulitan mendapatkan pupuk, hasil produksi gabah sering menurun. Sehingga pihaknya mencari solusi, agar petani tidak tergantung dengan pupuk. “Kita ujicoba menggunakan nutrisi tanaman mengantikan pupuk,” jelasnya. Nutrisi tanaman yang digunakan jenis Groundi-E dari LSM Flora dan Fauna. Ujicoba itu telah berhasil di sejumlah lokasi, salah satunya milik penyuluh Swadaya Teladan, Ilham di Gampong Alen, Kecamatan Syamtalira Bayu, Aceh Utara. Petugas telah menghitung hasil panen dari tanaman padi yang dikembangkan dengan Ground-E. Dari ukuran 2,5 X 2,5 meter yang dipanen, mampu menghasilkan gabah 4,5 kilogram. Sehingga ketika dikonversikan per hektare menghasilkan gabah 7,2 ton. Hasil panen 7,2 ton per hektar merupakan hasil tanpa menggunakan pupuk pada tanaman padi. Namun bila nutrisi Ground-E dikombinasikan dengan pupuk Urea diperkirakan, hasil panen bisa mencapai 10 ton per ha. “Menggunakan nutrisi tanpa pupuk, bisa menghasilkan sampai 7,2 ton per hektare. Namun bila dikomWaspada/gitorolies/B

TUJUH unit alat berat eskavator diamankan Polda Aceh dari Sungai Mas Aceh Barat, Senin (10/3)

Kapolda Aceh Sikat Habis Illegal Mining 5 Pemilik Tambang Diburu BANDA ACEH (Waspada): Kapolda Aceh Irjen Pol. Wahyu Widada telah menegaskan akan menindak tegas segala tambang ilegal dan perkara perusakan lingkungan di bumi Aceh. Dalam gebrakan awal Irjen Pol. Wahyu Widada bertugas, telah melakukan beberapa perkara pelik di Aceh, diantaranya menindak tegas illegal mining di Aceh Barat dan akan berlanjut ke tambang daerah lainnya. Pada Rabu (4/3), tim gabungan Dit Reskrimsus Polda Aceh bersama Polres Aceh Ba-

rat telah mengamankan tujuh alat berat jenis eskavator (beko) dalam penggerebekan lokasi tambang emas ilegal yang berlokasi di Aceh Barat. Penggerebekan itu tepatnya dilakukan di Kecamatan Sungai Mas, Kabupaten Aceh Barat, Rabu (4/3), namun upaya itu sempat mendapat hambatan di lokasi karena beberapa orang masyarakat keberatan atas upaya penyitaan alat berat itu. Kapolda Aceh Irjen Pol Wahyu Widada melalui Kabid Humas Kombes Pol. Ery Apriyono mengatakan, pengecekan langsung dilakukan tim gabungan setelah menerima informasi tersebut. “Ada dua lokasi di Kecamatan Sungai Mas yakni di Gampong Tungkop dan Geudong,” ujarnya didampingi Wadir Reskrimsus, AKBP Hairajadi

SUBULUSSALAM (Waspada):Wali Kota Subulussalam menegaskan sikapnya tidak akan segan-segan mengganti kepala sekolah (Kasek) jika tidak berhasil mengubah wajah pendidikan ke arah yang lebih baik. Humas dan Protokoler Setdako menulis penegasan Wali Kota Affan Alfian Bintang yang disampaikan saat membuka acara Penguatan Kepala Sekolah dan Komite Sekolah Jenjang SD dan SMP Tahun 2020 di aula Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (DPK) Subulussalam, Selasa (10/3). Soal keberadaan komite sekolah, Bintang menegaskan untuk mewadahi aspirasi masyarakat dalam rangka melahirkan kebijakan operasional dan program pendidikan. Dikatakan, komite sekolah berperan membantu pemerintah mengawasi guru, pembangunan sekolah, mengevaluasi kinerja guru dan hal lain soal pendidikan. Seperti dilaporkan panitia, M. Sairul, 224 peserta terdiri kepala sekolah, komite sekolah, pengawas dan satgas LPMP. Diharapkan, melalui kegiatan di sana para kepala dan komite sekolah semakin memahami tugas pokok dan fungsi masingmasing. Sementara Kepala DPK Subulussalam, Sairun menyatakan siap mundur dari jabatan itu jika dalam dua tahun gagal mengubah wajah pendidikan. Narasumber pada acara dihadiri Kadis PK Sairun, Kadis Kominfo Baginda Nst dan Ketua Majelis Pendidikan Daerah (MPD) Jaminuddin B di sana, unsur LPMP Aceh dan MPD Subulussalam. (b28/A)

Lion Airways: Banda Aceh (BTJ) Banda Aceh (BTJ) Banda Aceh (BTJ) Banda Aceh (BTJ) Jakarta (CGK) Jakarta (CGK) Medan (KNO) Medan (KNO)

06:00 16:35 06:00 16:35 11:50 17:25 14:50 20:35

Wings/Lion: Lhokseumawe (LSW) Medan (KNO) 10:20 Note: Selasa – Kamis- Sabtu Nagan Raya (MEQ) 12:00 Medan (KNO) 10:45 Note:setia hari

gerebekan. Mereka diketahui berinisial AH, AN dan EN serta AM dan KH selaku pemilik tambang sekaligus alat berat. “Di lokasi sempat dikejar namun petugas tidak menemukan mereka, saat ini sejumlah saksi masih diperiksa,” katanya. Saat ditanya dugaan keterlibatan sejumlah oknum dalam kasus itu, Ery mengatakan sementara ini pihaknya tidak menemukan keterlibatan oknum. “Untuk itu akan diselidiki lagi, kepada para terduga tersangka ini diimbau untuk menyerah agar memudahkan proses hukum,” harapnya. Dalam kasus tambang emas ilegal yang diketahui telah beroperasi sejak satu tahun ini, diperoleh informasi alat berat yang disita polisi merupakan alat berat yang dirental oleh

para pelaku. Namun, Kabid Humas mengatakan meski hal itu benar, proses hukum tetap berjalan dan alat berat itu pun tetap disita hingga prosesnya berakhir. Selain itu, di Aceh sendiri diketahui banyak tambang ilegal baik emas maupun mineral lainnya yang beroperasi. Polda Aceh menargetkan akan menghentikan seluruh kegiatan itu. “Polda Aceh ada target untuk hentikan ini, semua akan ditindak lanjuti,” tegas Kombes Pol Ery Apriyono. Para penambang ilegal ini, dijerat dengan Undang-undang Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2009 tentang Minerba dengan ancaman hukuman maksimal 10 tahun penjara dan denda paling banyak Rp10 miliar.(cb01/I)

Camat Diminta Kawal Usulan Masyarakat Dalam RKPD

Kasek Harus Ubah ‘Wajah’ Pendidikan

Berangkat Garuda Indonesia Banda Aceh (BTJ) 17:50 Banda Aceh (BTJ) 07:00 Banda Aceh (BTJ) 15:40 Banda Aceh (BTJ) 17:50 Medan (KNO) 20:35 Jakarta (CGK) 12:00 Jakarta (CGK) 17:45 Medan (KNO) 16:10 Lhokseumawe (LSW) 17:00 Medan(KNO) 15:40 Note: Minggu – Senin - Rabu dan Jumat Sabang (SBG) 10:40 Medan (KNO) 08:50 Note: Rabu – Jumat dan Minggu

dan Kapolres Aceh Barat AKBP Andrianto Argamuda saat konferensi pers di Mapolda Aceh, Selasa (10/3). Dalam penggerebekan di dua lokasi itu, petugas pun mengamankan sejumlah barang bukti, seperti tujuh unit beko beserta satu asbuk (penyaring pasir) dan barang bukti lain seperti timbangan digital, biji emas, alat pendulang dan lainnya. “Cara kerjanya adalah setelah pasir diambil dimasukkan ke asbuk, disaring lalu lanjut ke pendulang. Setelah dapat biji emas nantinya dileburkan dan dijual,” ungkap Kabid Humas. Lima Buron Meski tidak menemukan tersangka di lokasi, polisi masih mengejar lima orang terduga tersangka di kedua lokasi peng-

Tiba Medan (KNO) 18:55 Jakarta (CGK)direct 09:55 Jakarta (CGK)direct 18:35 Medan (KNO) 18:55 Jakarta (CGK) 23:00 Banda Aceh (BTJ)direct 14:50 Banda Aceh (BTJ)direct 20:35 Banda Aceh (BTJ) 17:10 Medan (KNO) 18.10 Lhokseumawe (LSW) 16:30 Medan (KNO) Sabang (SBG)

12.10 10:10

Medan (KNO) Medan (KNO) Jakarta (CGK) Jakarta (CGK) Banda Aceh (BTJ) Banda Aceh (BTJ) Banda Aceh (BTJ) Banda Aceh (BTJ)

07:05 17:40 10:15 21:35 15:55 21:30 15:55 21:30

11:35 Medan (KNO) Lhokseumawe (LSW)

12:25 11:10

Medan (KNO) Nagan Raya (MEQ)

12:55 11:35

KOTA JANTHO (Waspada): Sekdakab Aceh Besar, Iskandar, minta para camat dalam wilayah Kabupaten Aceh Besar, dapat mengawal usulan dari masyarakat agar masuk dalam Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2021. “Kami minta usul kecamatan minimal harus musuk satu per kecamatan,”ujarIskandarSekdakab Aceh Besar saat forum gabungan penyusunan Rencana Kerja PemerintahDaerah(RKPD)2021. Rapat forum gabungan yang berlangsung, Selasa (10/3) di aula Bappeda Aceh Besar, di Kota Jantho, merupakan pembahasan lanjutan dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terhadap usulan prioritas dalam Musrenbang di kecamatan-kecamatan yang telah dilaksanakan. “Melalui forum konsultasi publikiniakanterciptakonsen-sus

ataukesepakatan,utamanyapada perumusan isu strategis, prioritas, dan RKPD 2021,” katanya. Iskandar mengatakan usulan dalam Musrenbang dari masyarakat dapat diselaraskan dengan kebutuhan dan program kegiatan juga harus disesuaikan dengan kewenangan. “Jangan sampai usulan yang dimasukkan berlawanan dengan kewenangan kabupaten, dan juga kewenangan desa atau gampong dan provinsi masuk dalam usulan karena akan di tolak oleh sistem. Jadi ini benar-benar bisa menjadi perhatian,” ujar Iskandar. Sementara Kepala Bappeda Aceh Besar, Makmun menerangkan pelaksanaan forum yang akan berlangsung dua hari, 10-11Maret itu adalah rangkaian dari Musrenbang di Aceh Besar yang bertujuan menyelaraskan

kembali hasil Musrenbang di kecamatan dengan program OPD di jajaran Pemkab Aceh Besar. ”Insya Allah RKPD 2021 akan tersusun dengan baik dan selaras dengan visi dan misi Bupati Aceh Besar Ir H Mawardi Ali dan Wakil Bupati Tgk H Husaini A Wahab,” tuturnya. Selain Sekdakab Aceh Besar, juga hadir dalam forum ituWakil Ketua DPRK Bakhtiar, anggota DPRK Gunawan, Saifuddin, Nasruddin, para Kepala OPD, camat, dan perwakilan masyarakat tiga orang tiap kecamatan. Sementara anggota DPRK Aceh Besar Gunawan mengapresiasi pemerintah daerah dalam Forum Gabungan Perangkat Daerah penyusunan RKPD 2020. Ia berharap program yang dihasilkan bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. (b06/C)

binasikan Ground-E dengan pupuk hasilnya bisa mencapai 10 ton,” jelasnya. Sementara Ketua LSM Flora dan Fauna, Darwis Kuta menjelaskan, pihaknya juga telah melakukan demplot penggunaan nutrisi di sejumlah lokasi. Hasilnya sama dengan produksi tanaman yang diujicoba BPP Syamtalira Bayu. “Kita melakukan demplot untuk membantu petani yang sering mengalami kelangkaan pupuk,” jelas Darwis Kuta. Beberapa waktu lalu di Kecamatan Kuta Makmur, petani berhasil mendapatkan gabah, rata-rata 9 ton per hektare sawah. Padahal, menurut petani sebelumnya rata-rata hanya 7 ton per hektare. Hasil tersebut diperoleh, bila perawatan padi menggunakan pupuk lengkap. Yaitu, selain Urea juga menggunakan pupuk NPK, pupuk Fosfat dan penyemprotan zat pengatur pengisian bulir (ZPT). Biasanya, petani mengunakan pupuk Urea untuk kesuburan batang dan daun padi. Selain itu, juga menggunakan pupuk NPK dan pupuk Fosfat, agar bisa mendapatkan hasil maksimal. Bahkan ketika malai padi muncul, harus disemprot dengan ZPT pengisian bulir. “Sebelum petani mengenal nutrisi Ground-E melalui program demplot, petani mengeluarkan banyak biaya untuk membeli berbagai jenis pupuk dan ZPT pengisian bulir, “ tambah Darwis. Namun sekarang, dengan nutrisi tanaman telah mengirit biaya. Bahkan hasilnya lebih tinggi. (b15/B)

Sopir Kembali Datangi Dishub Desak Tertibkan Bus Sekolah sesuai hasil dari pertemuan awal untuk BIREUEN (Waspada): Sejumlah sopir bus ditertibkan. Kami harap dinas merespon Cenderawasih dan dari perusahaan angkutan tuntutan dari kami,” pungkasnya. bus lainnya, kembali mendatangi kantor Dinas Dengan adanya sopir bus sekolah angkut Perhubungan Bireuen, berada di Gampong Blang penumpang umum, jelas merugikan pihak Bladeh, Kecamatan Jeumpa, Senin (9/3). angkutan umum yang semuanya harus bayar Mereka minta ditertibkan bus sekolah, diseseperti pajak, izin trayek, kir. “Tapi bus sekolah but-sebut masih ada angkut rombongan masyaitu sopir digaji dan BBM-nya ditanggung rakat umum. pemerintah,” tutur Dahlan. Direktur PT Cenderawasih M Dahlan, 52, Sekretaris Dinas Perhubungan Bireuen, juga selaku Sekretaris Organda Bireuen, menM Ali,S.Pt, ditanyai Waspada mengatakan, dampingi awak bus, untuk menemui Kadis Perhubungan, kepada Waspada mengatakan, pihaknya menyambut baik kedatangan awak pihaknya kembali datang meminta komitmen bus/angkutan ini untuk menyampaikan Dinas Perhubungan, menertibkan oknum sopir aspirasinya. “Namun saya tidak dapat bus sekolah masih angkut rombongan umum. memberikan keputusan apapun terkait hal ini,” sebutnya. (cb02/C) “Kami datang sama seperti sebelumnya untuk meminta pihak Dinas Perhubungan menertibkan bus sekolah karena masih ada supirnya ditemukan masih angkut penumpang umum, ini sangat merugikan kami dari angkutan umum,” ungkapnya. Dikatakannya juga, sesuai aturan bus sekolah diperuntukkan mengangkut anak sekolah dan pihaknya tidak keberatan jika rombongan mereka angkut itu anak sekolah, santri dan atlit olahraga. “Maka hari ini kami datang kembali kemari untuk Waspada/Abdul Mukthi Hasan/B melakukan komunikasi balik DIREKTUR PT Cenderawasih M Dahlan, dan supir Bus memberi dan berharap ada komitmen keterangan kepada wartawan, Senin (9/3).

20.000 Suket Diganti e-KTP IDI (Waspada): Disdukcapil Kabupaten Aceh Timur, saat ini sedang mencetak 20.000 keping e-KTP untuk penduduk yang masih memegang Surat Keterangan (Suket) di 24 kecamatan seAceh Timur. Proses pergantian identitas dari Suket ke e-KTP berlangsung selama lima hari terhitung, 9-13 Maret. “Untuk percepatan proses cetak e-KTP, kita ikut dibantu tenaga dan peralatan percetakan dari Disdukcapil Kabupaten Aceh Tamiang dan Dinas Reintegrasi Kependudukan (DRK) Provinsi Aceh,” kata Kepala Dinas Dukcapil Aceh Timur, Amiruddin NN, SH, kepada Waspada, di sela-sela Pelayanan Cetak e-KTP di Idi, Senin (9/3). Menurutnya, pergantian suket ke e-KTP mengingat dalam dua bulan terakhir pihaknya mendapat 28.000 keping blangko e-KTP yang dikirim Ditjen Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kemendari RI. Setelah selesai cetak massal e-KTP sebanyak 20.000 keping, maka sisanya 8.000 keping blangko e-KTP akan dicetak selanjutnya seiring bertambahnya usia penduduk yang wajib memiliki e-KTP. Digantinya suket ke e-KTP, lanjut Amiruddin, telah menginformasikan ke seluruh masyarakat melalui surat dan medsos, baik ke pihak kecamatan ataupun aparatur desa. “Namun mengingat ruang antrian di kantor agak sempit, maka untuk proses cetak kita bagi dalam dua ruangan di lantai satu dan dua.

Sementara proses penyerahan kita pusatkan di halaman gedung,” ujarnya. Amiruddin meminta, masyarakat dipersilakan datang ke Kantor Disdukcapil Aceh Timur di Komplek Pusat Perkantoran Pemkab Aceh Timur di Idi, dengan membawa suket yang asli. “Kami juga berharap agar warga tidak mempercayai orang-orang yang tidak dikenalnya dengan berbagai alasan, apalagi mengaku mampu mengurus e-KTP dengan cepat dan meminta sejumlah uang. Bahkan kami juga sudah memasang spanduk larangan mempercayai calo,” tegas Amiruddin. Jadwal Cetak e-KTP Berdasarkan jadwal cetak massal e-KTP di Disdukcapil Kabupaten Aceh Timur, Kecamatan Banda Alam, Idi Tunong, Idi Rayeuk, Idi Timur dan Darul Ihsan, Senin (9/3). Simpang Ulim, Madat, Pante Bidari, dan Indra Makmu, Selasa (10/3). Kemudian hari selanjutnya, Kecamatan Simpang Jernih, Serbajadi, Peunarun, Ranto Peureulak, Peureulak Barat dan Peudawa, Rabu (11/3). Lalu disusul Kecamatan Birem Bayeun, Sungai Raya, Ranto Selamat, Peureulak Timur dan Peureulak, Kamis (12/3). Selanjutnya, Darul Aman, Darul Falah, Julok dan Nurussalam, Jumat (13/3). “Alhamdulillah, proses pergantian suket ke e-KTP hanya sebentar sudah selesai,” kata Fakri, salah seorang penerima KTPel. (b24/C)

Oknum Kades Di Abdya Tolak Teken Rekom Bantuan Warga BLANGPIDIE (Waspada): Oknum kepala desa (Kades) dalam wilayah Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), tepatnya di Desa Padang Geulumpang, Kecamatan Jeumpa, dilaporkan menolak atau tidak mau menandatangani (teken) surat rekomendasi untuk salah seorang janda miskin, warga desa yang dipimpinnya. Padahal rekomendasi itu diperlukan oleh Halijah, 40, salah seorang janda miskin warga Desa Padang Geulumpang, Kecamatan Jeumpa itu untuk bahan kelengkapan administrasi penyaluran bantuan modal usaha janda miskin dari Baitul Mal setempat. Kepada sejumlah wartawan, Halijah mengungkapkan dirinya diminta pihak Baitul Mal Abdya untuk membuat permohonan modal usaha dengan lampiran rekomendasi yang harus diteken Kades domisili. Sayangnya, setelah permohonan rampung dan memerlukan tanda tangan Kades, Kades yang ditemui menolak membubuhkan tanda tangan tanpa alasan yang jelas. Mendapati kondisi itu, janda miskin ini putus asa. Hara-

pannya untuk mendapatkan modal usaha dari Baitul Mal Abdya, dianggap sudah sirna. Padahal, dirinya sangat mengharapkan bantuan itu, untuk dijadikan modal dalam mencari nafkah untuk menopang hidup bersama anak-anaknya. “Mungkin belum rezeki saya pak,” sesalnya sedih. Menanggapi masalah itu, Camat Jeumpa Teuku Nasrul mengaku sudah mengetahui keluhan warganya. Bahkan, pihaknya juga sudah menegur oknum Kades yang dinilai kurang berkenan itu. “Kami sudah tegur Kades yang bersangkutan,” sebutnya kepada sejumlah wartawan. Teuku Nasrul menyebutkan, selaku camat, pihaknya sudah memerintahkan Kades itu, segera menandatangani rekomendasi permohonan tersebut. Mengingat bantuan modal usaha itu diberikan kepada orang yang sangatberhak.“Sayasudahperintahkan itu, saya tegur dia, Kades harus profesional,” tegasnya. Camat Nasrul juga mengatakan, seorang Kades harus bisa memisahkan antara masalah pribadi dengan tanggungjawab

sebagai alat pemerintahan. “Masalah mosi itu, jangan sampai menghambat masyarakat karena masalah itupun sudah di inspektorat. Kita tunggu hasil audit Inspektorat,” pungkasnya. Di lain pihak, Bupati Abdya Akmal Ibrahim SH, mengaku geram dengan ulah oknum Kades yang terkesan mempermainkan nasib rakyat. Padahal katanya, kehadiran seorang pemimpin adalah memberi kenyamanan, kemakmuran, dan lain sebagainya untuk rakyat. Bukanya menghambat kemajuan yang ingin dicapai rakyat yang dipimpinnya. Bupati yang dikenal dekat dengan rakyatnya ini juga menegaskan, jika terbukti oknum Kades tersebut tidak mau menandatangani rekomendasi bantuan, untuk janda dan masyarakat miskin itu, pihaknya tidak segan-segan mengambil langkah tegas dengan memecat oknum Kades dimaksud. “Saya tegaskan, saya tidak senang dengan isu ini, jika terbukti akan saya pecat,” kata Bupati Akmal Ibrahim SH, Selasa (10/3). Bupati Akmal mengatakan, hal-hal semacam itu sangat

tidak disukainya. Apalagi terkait bantuan untuk janda miskin yang berhak dibantu. “Saya tegaskan untuk masyarakat miskin, anak yatim dan janda tidak

ada politik. Bantuan harus diberikan,” tegasnya. Sejauh ini lanjutnya, pihaknya sudah memerintahkan Inspektorat Abdya untuk mela-

kukan audit ke desa tersebut. “Sudah saya perintahkan inspektorat untuk ke sana. Kita tunggu hasil auditnya dulu,” tutup Bupati Akmal.(cza/C)

Waspada/Syafrizal/B

HALIJAH, janda miskin warga Desa Padang Geulumpang, Kecamatan Jeumpa, Abdya, saat memberi keterangan kepada awak media.


Aceh

WASPADA Rabu

11 Maret 2020

B5 Pertamina Rantau Harap Dukungan Masyarakat

Interkuler Gilas Pengendara Sepeda Motor, Dua Tewas SIGLI (Waspada): Kecelakaan menyebabkan pengendara meninggal dunia terjadi di Jalan Banda Aceh-Medan, Simpang Gampong Lada, Kecamatan Mutiara Timur, Kabupaten Pidie, Selasa (11/3) sekira pukul 07:30. Kecelakaan tersebut antara truk interkuler 10 roda BK 8504 RB dengan sepeda motor Honda Supra BL 4229 PE. “Dua orang meninggal dunia karena kecelakaan ini,” kata Kasat Lantas Polres Pidie AKP Dede Kurniawan kepada Waspada. Adapun, korban meninggal dunia dalam kecelakaan tersebut adalah pengendara sepeda motor, yakni Muhammad Said, 50 dan Fahril Muiz, 7, keduanya tercatat ayah dan anak warga Gampong Sukon Baroh, Kecamatan Glumpang Tiga, Kabupaten Pidie. AKP Dede Kurniawan, mengungkapkan kronologis kecelakaan berawal truk jenis interkuler BK 8504 RB yang dikemudikan M. Yusuf, 38, warga Gampong Cot Leusong

Kecamatan Jeumpa, Bireuen sedang melaju dari Medan menuju arah Banda Aceh. Setiba di tempat kejadian perkara (TKP), dari arah yang sama datang sepeda motor Honda Supra BL 4229 PE yang dikendarai Muhammad Said, 50, warga Gampong Sukon Baroh, Kecamatan Glumpang Tiga, Kabupaten Pidie membonceng istri dan dua anaknya.Yaitu, Khalidah, 45, Fahril Muiz, 7 dan Mulia Saputra, 12. Kemudian sepeda motor itu mencoba mendahului truk fuso interkuler tersebut. Namun naas sepeda motor yang ditumpangi satu keluarga tersenggol dengan bak belakang bagian kanan truk fuso interkuler, sehingga pengendara dan boncengan Honda Supra terjatuh serta tergilas dengan ban belakang sebelah kanan interkuler BK 8504 RB dan terjadilah kecelakaan tersebut. “Dalam insiden ini dua orang meninggal dunia, yaitu Muhammad Said, dan Fahril Muiz meninggal dunia di tempat,” tandasnya.(b10/B)

Waspada/Muhammad Riza/B

APARAT TNI, Polisi dan warga ikut membantu mengevakuasi korban kecelakaan yang menewaskan ayah dan anak di Kecamatan Mutiara Timur, Kabupaten Pidie, Selasa (10/3).

Puluhan Gajah Mengamuk IDI (Waspada): Sekitar 30 ekor gajah liar mengamuk disejumlah titik di Dusun SP-VI, Desa Arul Pinang, Kec. Peunarun, Kab. Aceh Timur. Akibatnya, lahan perkebunan dan pondok milik warga rusak diamuk satwa liar dilindungi itu. “Iya benar, saat ini ada sekitar 30 ekor gajah liar dalam dua kelompok besar di Peunarun dan Ranto Peureulak. Kelompok yang mengamuk di SP VI sekitar 18 ekor, selebihnya masih keluar masuk dari salah satu perusahaan perkebunan swasta di Peunarun,” terang Bukhari, tokoh masyarakat Peunarun, kepada Waspada, Selasa (10/3). Menurutnya, gangguan gajah liar telah lama terjadi di Kecamatan Peunarun dan Ranto Peureulak. Binatang berbadan jumbo itu kerap mengganggu ladang warga, bahkan sebagian lahan perkebunan milik masyarakat belakangan banyak ditinggal dan dibiarkan terbengkalai

dengan alasan potensi keselamatan semakin terancam. “Kita berharap gajah-gajah jinak di CRU Serbajadi, digeser ke Ranto Peureulak, sehingga disaat terjadi gangguan gajah liar dapat dicegah secepatnya,” kata Bukhari seraya mengharapkan, konflik gajah dengan manusia secepatnya berakhir agar aktifitas petani dipedalaman kembali normal. Gangguan gajah liar mulai terjadi, Rabu (4/3) malam, sekitar tiga ekor gajah merusak lahan milik warga di Dusun SP-VI, Desa Arul Pinang, Kec. Peunarun. Lahan yang dirusak antara lain milik Komar, Nona, Kasah, Didie, Lubis, Buyung, Jemain, dan lahan Sudirman. Tanaman yang dirusak antara lain tanaman pisang, sawit, pinang dan coklat. Selain itu, beberapa pondok milik warga juga ikut di rusak seperti pondok milik Sudirman, Didie dan rumah milik Nona. “Iya, kita sudah menerima laporan terkait ladang dan rumah pondok milik warga yang dirusak gajah liar pekan lalu,” kata Camat Peunarun, Muhammad Arif. Kapolres Aceh Timur AKBP EkoWidiantoro, S.Ik, MH, melalui Kapolsek Peunarun AKP

Barat, Namun, saat akan diperiksa untuk menanyakan kelengkapan surat kendaraan, pelaku berjalan ke samping mobil dan langsung melarikan diri ke rumah-rumah penduduk. Lalu dikejar oleh personel Sat Lantas dan pelaku berhasil melarikan diri. Begitupun petugas berhasil mengamankan satu orang wanita berinisial, ML, 25, warga Paya Meligo, Kab Aceh Timur yang merupakan istri dari pelaku yang kabur. Sementara iden-

Waspada/Ist

POLISI melihat salah satu pondok milik petani yang rusak akibat gangguan gajah liar di Dusun SP-VI, Desa Arul Pinang, Kec. Peunarun, Kab. Aceh Timur, Senin (9/3). Justin Tarigan, terpisah membenarkan adanya gangguan gajah liar di wilayahnya. “Kita sudah lakukan pengecekan ke lokasi, tanaman pisang dan sawit milik sejumlah petani rusak diganggu gajah,” ujarnya.

titas pelaku yang melarikan diri Le, 34, warga Paya Meligo, Kab. Aceh Timur. Dalam razia tersebut, petugas berhasil mengamankan satu plastik paket narkotik golongan 1 jenis sabu-sabu seberat 25,56 gram dan mobil Avanza rental BK 1003 OK. Kapolres Langsa AKBP Giyarto, SH, SIK melalui Kasat Lantas, AKP AKP Hendra Marlan, SIK yang dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut.(m43/B)

Untuk menjaga keselamatan, Justin Tarigan berharap, petani berhati-hati dalam beraktivitas di kebun, apalagi selama ini jalur tersebut menjadi jalan lintas gajah liar. “Lokasi amukan gajah se-

Waspada/dede/B

PENUMPANG Toyota Avanza, ML saat diamankan bersama barang bukti sabu seberat 25,56 gram di Mapolres Langsa, Senin (9/3).

Waspadai Kejahatan ‘Nyaru’ Tenaga Medis Virus Corona dap virus COVID 19 atau virus Corona. “Setelah itu baru melakukan aksi kejahatan baik itu perampokan maupun pencurian,” kata Kabid Humas. Polda Aceh mengimbau masyarakat untuk lebih berhatihati. Bila ada tamu yang datang ke rumah mencurigakan mengaku tenaga medis virus corona, segera laporkan kepada tetangga atau perangkat desa lainnya. “Bila perlu, laporkan kepada pihak keamanan terdekat,” tegas Kombes Pol Ery Apriyono. Selain itu, polisi yang dalam hal ini adalah Dit Samapta Polda Aceh bersama jajaran, seiring dengan ada modus operandi

kejahatan baru ini juga akan meningkatkan patroli untuk mengantisipasi dan penegakan hukum terhadap pelaku kejahatan ini. “Patroli rutin seperti selama ini kita lakukan, kita juga akan informasikan ke masyarakat di gampong-gampong secara menyeluruh tentang modus kejahatan baru ini untuk mencegah hal yang tidak diinginkan,” kata Dir Samapta, Kombes Pol Misbahul Munauwar saat dikonfirmasi terpisah. “Jika ada yang mencurigakan segera laporkan ke pihak berwajib,” tambah mantan Kabid Humas Polda Aceh ini.(cb01/B)

BIREUEN (Waspada): Dinas Sosial Bireuen menyerahkan bantuan tiga kursi roda dan satu tongkat untuk disabilitas dan lansia, di Gampong Teupin Siron, Kecamatan Gandapura. Tindaklanjut hasil kunjungan aparatur gampong tingkatkan pelayanan dasar bagi warga miskin. Keterangan diperoleh Waspada, bantuan atas inisiatif perangkat gampong ajukan proposal untuk tujuh warga membutuhkan disalurkan Dinas Sosial Bireuen, 5 Maret 2020, oleh Ulvia, S.Si, bagian pelayanan dan rehabilitasi sosial. Kabid Rehabilitasi Sosial Dinas Sosial Bireuen, Faisal Kamal, S.Sos menjelaskan, bantuan tidak bisa diserahkan semua sesuai permohonan karena di Dinsos salah satu syarat penerima harus berusia di atas 60 tahun, dan masuk dalam data Basis Data Terpadu (BDT).

“Ada tujuh permohonan masuk, tapi kami hanya bisa menyalurkan empat, di atas umur 60 tahun belum bisa dihandle di Dinsos Bireuen”, jelas Faisal. Sekretaris Gampong Teupin Siron, M Jaril Thaib mengapresiasi tindakan cepat dari Dinas Sosial membantu warga yang sangat membutuhkan dan bantuan sudah diserahkannya kepada penerima, Senin (9/3) didampingi Jailani Kepala Dusun Tgk Adam dan Iskandar M Kasi Keistimewaan. Sementara rasa haru terlihat di guratan wajah M Yusuf Amin, 73, sudah hampir lima tahun terbaring di tempat tidur dan dengan dibantu kursi roda, bisa bergerak dari satu tempat ke tempat dan mengakui telah bisa menikmati kembali alam yang tidak pernah dilihat sebelumnya.(cb02/C)

kitar 1,5 kilometer dari pemukiman penduduk. Kita berharap gajah-gajah liar itu bisa kembali ke habitatnya dan masyarakat bisa beraktivitas di ladang,” tutup Justin Tarigan. (b24/I)

Tingkatkan Hasil Kelulusan UNBK IDI (Waspada): Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Aceh Timur, mengharapkan kepala sekolah (kepsek) SMP untuk meningkatkan hasil kelulusan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) Tahun 2020. “Dari tahun ke tahun nilai lulus UNBK didaerah ini secara umum mengalami peningkatan. Kami harap tahun ini juga terus meningkat,” pinta Plt. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Aceh Timur dalam Sosialisasi Ujian Akhir Sekolah (UAS) Tingkat SMP Tahun 2020 di SMPN 1 Idi, Selasa (10/3). Menurutnya, kepala sekolah tidak perlu bersusah payah bersaing dengan sekolah lain, misalnya SMP didaerah pedalaman bersaing dengan SMP pesisir, karena hal itu akan menguras energi guru dan siswa/i yang lebih besar. “Tapi kami menyarankan agar setiap sekolah meningkatkan kelulusan bersaing dengan sekolahnya sendiri. Artinya, jika hasil UNBK tahun lalu di angka 5 misalnya, maka tahun ini harus meningkat 5,5 atau lebih,” sebut Saiful Basri. Di sisi lain, kepala sekolah juga diharapkan terus mendorong guru dan komunitas sekolah untuk menjaga kerapian, keindahan, kebersihan, kekompakan dan kebersamaan. “Terus merajut dan menjalin silaturrahmi dengan semua unsur, baik unsur muspika, tokoh masyarakat dan komite,” pinta Saiful Basri. “Kami juga minta kepala sekolah untuk menertibkan administrasi sekolah, seperti data sekolah, guru dan data siswa secara sempurna,” ujar Saiful Basri.(b24/B)

29 Guru PAI Pelatihan Pengelolaan Laboratorium

BANDA ACEH (Waspada): Saat ini, ada modus kejahatan baru dengan berpura-pura (menyaru) jadi tenaga kesehatan (medis), padahal tujuannya melakukan kejahatan seperti perampokan atau pencurian. Demikian Kapolda Aceh, Irjen PolWahyuWidada melalui Kabid Humas, Kombes Pol Ery Apriyono, Senin (9/3) sore. Kabid Humas menjelaskan, hal ini sudah terjadi di daerah lain di luar Aceh. Mereka menyamar dengan berpura-pura menjadi tenaga medis dan datang ke rumah-rumah masyarakat dengan alasan untuk melakukan penyemprotan terha-

dikucurkan melalui kelompok usaha. Sementara Bennydictus, senior staf HSSE PT Pertamina EP Rantau dalam sosialisasi pengeboran minyak dilaksanakan di Mushalla Nurul Amin, Kampung Sriwijaya, Kota Kualasimpang, Aceh Tamiang menyebutkan, persoalan lingkungan ini biasanya meliputi masalah debu, kebisingan suara mesin, sampah dan keselamatan dilingkungan pengeboran dan masyarakat sekitar lokasi pengeboran. Dikatakannya, kegiatan pengeboran ini bahagiandari mengurangi impor minyak negara, bahkan sumur yang akan dilakukan pengeboran pada Kampung Sriwijaya dapat ikut menyumbang penghasilan minyak. “Program tajak sumur ini merupakan umur kedua pada 2020 yang akan dilakukan pengeboran perusahan,” tuturnya. Datok Kampung Sriwijaya Edi Syahputra,ST melalui Ketua Majelis Duduk Setikar Kampung (MDSK) Sarmin, Spd mengatakan, sosialisasi seperti ini selalu dilakukan Pertamina setiap akan melakukan tajak sumur dan itu merupakan hal sangat baik. “Kalau Pertamina dalam melakukan pengeborannya dapat melebihi target, diharapkan untuk santunan anak yatim, kaum dhuafa, bantuan terhadap mushalla serta lainnnya agar dapat ditambah jumlah dan nilainya,” harap Ketua MDSK Sarmin.(cri/C)

Disabilitas Dan Lansia Terima Bantuan Dinsos

Sat Lantas Amankan 25,56 Gram Sabu LANGSA (Waspada): Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Langsa mengamankan sabusabu seberat 25,56 gram di dalam mobil Avanza saat razia rutin di Jalan Medan - Banda Aceh, Bakaran Bate Alur Dua, Kec. Langsa Barat, Senin (9/3). Informasi dihimpun, saat itu personel Sat Lantas, Bripka Wayudi menghentikan satu unit Mobil Avanza dari arah Banda Aceh menuju ke Medan ketika melaksanakan razia rutin di Jalan Medan - B. Aceh Bakaran Bate Alur Dua, Kec Langsa

ACEH TAMIANG (Waspada): PT Pertamina EP Field Rantau terus berusaha meningkatkan produksi minyak melalui pengeboran sumur minyak baru maupun pemanfaatan sumur minyak tua yang dikelola perusahaan selama ini. Termasuk juga perhatian utama terhadap persoalan lingkungan masyarakat dari proses pelaksanaan pekerjaan pengeboran. Field Manager Totok Parafianto Field melalui Legal and Relation Fandi Prabudi kepada Waspada, Selasa (10/3) mengatakan, saat ini banyak sumur minyak yang sudah tua dan akan terus dilakukan pengeboran. Hal ini sebagai upaya untuk mengatasi impor minyak negara. Seperti halnya pengeboran sumur minyak KSB Prop-5 Kampung Sriwijaya, Kecamatan Kota Kualasimpang merupakan bagian sumursumur awal yang dilakukan pengeboran di lingkungan wilayah produksi Pertamina Rantau serta diharapkan dapat menghasilkan produksi minyak melebihi target. “Kami meminta dukungan masyarakat agar pengeboran ini berjalan lancar dan terkait kegiatan santunan juga bantuan lainnya akan tetap dilaksanakan sesuai kemampuan perusahaan bagi masyarakat di lingkungan pengeboran,” ungkapnya sembari menyebutkan, termasuk bantuan lainnya melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) yang akan

LANGSA (Waspada): Sebanyak 29 guru Pendidikan Agama Islam (PAI) mengikuti pelatihan pengelolaan laboratorium yang diselenggarakan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Langsa melalui Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) di aula barat kampus setempat, Selasa (10/3). Wakil Dekan Bidang Akademik FTIK, Dr. Zainal Abidin, MA mengatakan, 29 peserta pelatihan berasal dari berbagai daerah yaitu dari Aceh Timur 19 orang, Aceh Utara 2 orang, Kota Lhokseumawe 1 orang, Aceh Tengah 1 orang, Aceh Tamiang 1 orang, Kota Langsa 1 orang, Pidie 1 orang dan Bener Meriah 3 orang. Lanjutnya, kegiatan yang dilaksanakan selama tiga hari, peserta akan mendapatkan teori 30 persen dan 70 persen praktik di laboratorium PAI IAIN Langsa. Sementara Dekan FTIK IAIN Langsa Dr. Iqbal, MPd menyebutkan, pelatihan pengelolaan Laboratorium PAI kegiatan pertama yang dilakukan prodi PAI. Salah satu tujuannya mengaktifkan laboratorium, meningkatkan kompetensi guru PAI dalam pengelolaan laboratorium. “Semoga hasilnya maksimal,” ujarnya. Sementara itu, Rektor IAIN Langsa Dr. H. Basri, MA mengatakan, IAIN Langsa sebagai lembaga yang memiliki cita-cita besar melakukan transformasi ke UIN untuk dapat mengembangkan keilmuan sesuai dengan kebutuhan masyarakat.(m43/B)

Waspada/Ist

PERANGKAT Gampong Teupin Siron serah bantuan dari Dinas Sosial kepada warga penerima.

Utang PTPN I Langsa Rp2,6 T LANGSA (Waspada): Utang PT Perkebunan Nusantara I Langsa hingga kini senilai Rp2,6 triliun. Utang tersebut terdiri gaji karyawan, pajak, utang jangka pendek dan utang jangka panjang. “Mengatasi kondisi tersebut, pihak Direksi PT Perkebunan Nusantara I dan jajarannya terus bekerja ekstra keras membangun kinerja perusahaan dari keadaan kesulitan keuangan tersebut,” ungkap Kabag Humas PTPN I Syaifullah, SE saat temu pers di ruangan kerjanya, Selasa (10/3). Syaifullah memaparkan, kondisi ini terjadi sejak masa konflik hingga kini PTPN I masih sangat memprihatinkan dalam sisi finansial. Terutama untuk membiayai operasional dan beban-beban yang menjadi kewajiban perusahaan, seperti gaji karyawan, pajak dan utang jangka pendek. Sedangkan sumber pendapatan asli perusahaan diperoleh dari produksi yang dihasilkan dari unit-unit usaha budidaya kelapa sawit yang diolah menjadi CPO dan inti sawit kemudian dijual sesuai dengan harga pasar.“Pendapatan tersebut hingga kini belum mencukupi untuk membiayai kebutuhan kewajiban perusahaan,” ujarnya. Syaifullah menyebutkan, sementara kondisi realisasi produksi tandan buah segar (TBS) ratarata per bulan yang dihasilkan dari kurun waktu 2016-2019 sebanyak 24.542.000 ton dengan total pendapatan rata-rata perbulan senilai Rp50 miliar hingga Rp60 miliar. Sedangkan untuk kebutuhan biaya operasional dan beban hutang jangka panjang dan jangka pendek perbulan dibutuhkan dana senilai Rp90 miliar yang terdiri, gaji Rp28 miliar, pinjaman bank Rp44 miliar, iuran BPJS Rp2,8 miliar, transpor TBS Rp4,2 miliar dan transport CPO Rp2,3 miliar dan pajak Rp4 miliar.

Lanjutnya, untuk biaya operasional yang mendesak Rp5 miliar, belum lagi pembayaran SHT yang direncanakan senilai Rp2,5 miliar hingga Rp4 miliar. Selisih pendapatan terhadap beban perusahaan senilai Rp30-40 miliar. “SHT merupakan Santunan Hari Tua yang diberikan perusahaan kepada karyawan yang pensiun tanpa memungut iuran dari karyawan. Artinya SHT sepenuhnya merupakan beban perusahaan,” katanya. Sebenarnya, dasar pemberian SHT yaitu diberikan kepada para pensiunan atas dasar Perjanjian Kerja Sama (PKB) yang telah disepakati antara pihak pengusaha (Direksi) dengan pihak Serikat Pekerja Perkebunan (SPBUN) yang pembayarannya disesuaikan dengan kemampuan keuangan perusahaan. Berkaitan hal itu, Direksi PTPN I tetap berkomitmen memenuhi kewajiban pembayaran SHT walaupun secara mencicil. Namun, akhir-akhir ini terjadi kendala terhadap pembayaran SHT dikarenakan kondisi keuangan (cash flow) yang kurang baik. Pendapatan dari hasil penjualan produk yang dihasilkan tidak cukup untuk membayar kewajiban-kewajiban jangka pendek perusahaan termasuk SHT. Pendapatan saat ini hanya mampu membayar gaji, pinjaman bank, pajak dan sebagian biaya operasional yang sangat penting dan tidak dapat ditunda. Jumlah SHT periode 2010 sampai 2020 senilai Rp257,73 miliar Pada masa Direksi Uri Mulyari selama periode 2016 sampai saat ini telah melakukan pembayaran SHT secara mencicil senilai Rp129,98 miliar tersisa senilai Rp127,75 miliar. “Dengan tercapainya usaha yang dilakukan, kemampuan dan kesehatan perusahaan dapat terus meningkat sehingga beban kewajiban perusahaan berangsur mampu diselesaikan,” imbuh Syaifullah. (cmw/B)

Pelatihan Pengelolaan JKS BIREUEN (Waspada): Sebanyak 60 Aparatur Sipil Negara operator di seluruh SKPD dan kecamatan, mengikuti pelatihan pengelolaan dan pemeliharaan jaringan komunikasi sandi (JKS) Kabupaten Bireuen, dilaksanakan Dinas Komunikasi Informatika dan Persadian, Bireuen, di aula kantor setempat, Selasa (10/3). Pelatihan dibuka Kepala Dinas Kominfo dan Persadian Bireuen, M Zubair, SH, MH, dirangkai penyerahan simbolis akun email, dihadiri para Kabid dari dinas tersebut dan juga Kasie Persandian Diskominfo Aceh Ramlan, Abdul Hafis pengelola keamanan informasi Diskominfo Aceh juga pemateri. Kadis Kominfo dan Persandian Bireuen, M Zubair, SH, MH, menjelaskan, kegiatan ini digelar sehari pesertanya semua operator SKPK dan mereka bertanggung jawab untuk mengelola email di SKPK masing-masing. “Ini upaya kami dari Diskominfo dan Persandian Bireuen dalam rangka menuju smart city, dan diharap dengan ada email ini pengiriman surat menyurat bisa melalui email langsung, tidak lagi harus diantar karena akan memperlambat,” jelasnya.(cb02/B)

Waspada/Munawar/B

KABAG Humas PTPN I Langsa, Syaifullah, SE saat temu pers dengan wartawan dari berbagai macam media, Selasa (9/3).


Sumatera Utara

B6

WASPADA Rabu 11 Maret 2020

MTQ Dan FSQ Labusel Dibuka

WASPADA Pemimpin Umum Dr. Hj. Rayati Syafrin Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab H. Prabudi Said Wakil Pemimpin Umum/Wapemred H. Teruna Jasa Said Wakil Penanggung Jawab H. Sofyan Harahap

Waspada/Bothaniman Jaya Telaumbanua/B

SEBANYAK 166 zak pupuk diduga tanpa izin diamankan ke Mapolres Nias guna penyelidikan.

166 Zak Pupuk Ilegal Diamankan Polisi GUNUNGSITOLI (Waspada) : Tim Sat Reskrim Polres Nias mengamankan 166 zak pupuk yang diduga diperjualbelikan tanpa izin (ilegal) dari salah satu toko di Gunungsitoli. Petugas mengamankan pupuk non-subsidi merek Padi Kencana tersebut dari toko E yang terletak di Jalan Diponegoro Gunungsitoli. “Kasus ini masih penyelidikan, dan saat ini kita sudah memeriksa lima saksi terkait pupuk non-subsidi merk Padi Kencana yang tidak mengan-

tongi izin,” jelas Kapolres Nias AKBP Deni Kurniawan di Mapolres Nias, Selasa (10/3). Kapolres Nias mengatakan, pengamanan pupuk nonsubsidi tanpa izin dilakukan berdasarkan informasi dari masyarakat yang menyebutkan adanya salah satu toko di Gunungsitoli memperjual-

belikan pupuk tanpa izin. Mendapat informasi tersebut, Tim Sat Reskrim Polres Nias, Sabtu (7/3) mendatangi toko E yang diduga menjual pupuk tanpa izin dan tidak memenuhi Standar Nasional Indonesia (SNI). Dari Toko E petugas mengamankan166zakpupukmerekPadi KencanadandibawakeMapolres Nias untuk penyelidikan. Menurut Kapolres Nias, dari pemilik toko diperoleh informasi jika pupuk tersebut dibeli dari pengusaha di Pulau Nias.

Pupuk non-subsidi tersebut didatangkan dari Mojokerto, Jawa Timur untuk diperjualbelikan di Kota Gunungsitoli. “Penjualan pupuk subsidi dan non-subsidi harus mengantongi izin dan untuk mempermudah penyelidikan maka 166 karung pupuk tersebut kita bawa ke Mapolres Nias,” ujarnya. Untuk penyelidikan lebih lanjut, polisi akan meminta keterangan sejumlah pihak di antaranya Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UMKM Kota Gunungsitoli. (a25/C)

Pelajar SMA Diserang Geng Motor BINJAI (Waspada): Gerombolan geng motor menyerang sekelompok pelajar yang sedang nongkrong di Warkop Bang Kumis, Simpang Kebun Lada, Jalan T Amir Hamzah, Binjai Utara. Kawanan geng motor ini juga melempari dan merusak mobil Nissan Xtrail BK 564 RF milik Fachrozy Fadillah dan merusak sepedamotor yang sedang parkir serta melarikan handphone milik Irsan. Irsan, salah seorang korban, Selasa (10/3) mengaku peristiwa itu terjada pada Minggu (8/3) malam. Saat itu dia dan dua temannya, Bintang Perdana

dan Agus sedang ngobrol di luar warkop. Tanpa disangka 12 orang menggunakan 4 unit sepedamotor datang dari arah Tugu Kota Binjai. “Mereka datang menghampiri dan langsung menuduh kami sebagai pelaku penganiayaan adik orang itu. Aku tahu itu hanya modus orang itu. Aku dan Agus langsung masuk ke dalam warkop,” kata Irsan. Sementara,lanjutIrsan,rekan mereka Bintang tidak sempat melarikan diri. Sehingga menjadi sasaran amuk geng motor yang membawa kayu dan batu. Setelah puas menganiaya pelajar salah satu SMA Negeri

di Kota Binjai tersebut, gerombolan geng motor langsung melarikan diri. “Mata si Bintang luka karena dipukul pakai besi. Terus sekujur badannya juga lebam akibat dihantam besi dan bangku,” seru Irsan. Sedangkan Bintang mengaku tidak sempat melarikan diri karena mengira mereka merupakan teman mereka. “Aku nggak tahu apa - apa. Orang itu langsung memukuli aku pakai besi dan bangku,” kata Bintang. Setelah lepas dari kepungan geng motor, Bintang langsung masuk ke dalam warkop. “Waktu aku masuk, mereka melarikan

diri,” ungkapnya. Pemilik warkop, Fahrezi mengaku sudah melaporkan kejadian itu ke Polres Binjai. Polisi juga sudah membawa barang bukti seperti meja dan bangku. Aksi kebrutalan geng motor tersebut pun terekam kamera pengintai (CCTV ) warkop. “Bukti rekaman ini juga akan kuberikan sebagai barang bukti,” sebutnya. Kasubbag Humas Polres Binjai AKP Siswanto Ginting mengatakan, polisi sudah menerima laporan kejadian tersebut. “Kita masih melakukan penyelidikan atas kasus itu,” kata Siswanto. (a05/crh/C)

Sembilan Kades Terancam Diproses Hukum LIMAPULUH (Waspada) : Sebanyak sembilan dari 22 kepala desa (Kades) di Kabupaten Batubara terancam di proses hukum, sepanjang tidak menyelesaikan pekerjaan fisik dan membayar PPN/PPH hingga pajak daerah sebagaimana audit Dana Desa (DD) dan Alokasi Dana Desa (ADD) tahap III tahun 2019 yang dilakukan

inspektorat. “Hasil audit ini sudah kita serahkan kepada Kejari Batubara. Jika tidak mereka selesaikan, siap-siap diproses secara hukum,” sebut Kepala Inspektorat Kab. Batubara Attaruddin kepada Waspada, Senin (9/3). Attaruddin tidak menjelaskan total DD yang belum terealisasi dalam pengerjaan

proyek fisik maupun jumlah PPN/PPH dan pajak daerah yang harus dibayarkan masingmasing Kades. “Saya tidak ingat besar dana yang harus dibayarkan dan proyek fisik yang belum terlesaikan. Di antaranya Desa Padanggenting, Glugur Makmur dan Sumber Tani,” terangnya.

Sebelumnya, lanjut Attaruddin, bupati maupun pihaknya telah mengingatkan Kades untuk menyelesaikan persoalan tersebut, termasuk yang belum menyiapkan laporan pertanggungjawabannya (SPJ). Sembilan desa itu terdapat di empatkecamatanyakni,Kec.Datuk Tanah Datar, Talawi, Nibung Hangus dan Sei Balai. (a13/C)

Jalan Pendukung KIB Dikerjakan

Waspada/Ist

ANAK didik di Yayasan Arrahman Elmanaf Desa Bubun, Kec. Tanjungpura, mengikuti ujian akhir madrasah.

Pelajar Ujian Akhir Madrasah STABAT (Waspada) : Madrasah Aliyah Swasta (MAS) Yayasan Arrahman Elmanaf Desa Bubun, Kec. Tanjungpura, Kab. Langkat, lancar melaksanakan ujian akhir madrasah berstandar nasional untuk hari kedua, Selasa (10/3). Dikatakan Kasek MAS Yayasan Arrahman Elmanaf, Abdul Rahman, anak didik pada hari kedua melaksanakan ujian dengan mata pelajaran fiqih sistem online. ‘’Sejauh ini tidak ada kendala berarti, ujian berlangsung tiga hari hingga 11 Maret,’’ katanya. Rahman menambahkan sedikit kendala yang dihadapi yakni rusaknya infrastruktur ruas jalan menuju desa pesisir tersebut selama bertahun-tahun hingga menjadikan sejumlah pengawas ujian dari sekolah lain sedikit terlambat datang. Kemudian masih terkait ujian, Rahman mengemukakan setelah ujian akhir madrasah yang secara serentak dilaksanakan di wilayah Sumut tersebut, para anak didik bersiap mengikuti UNBK mulai 30 Maret hingga 2 April mendatang. ‘’Mudah-mudahan semuanya lancar demi perkembangan kemajuan pendidikan anak-anak desa pantai,’’ harapnya. (a03/B)

BINJAI (Waspada): Pembangunan Jalan Kawasan Industri Binjai (KIB) yang sempat tertunda akibat ganti rugi lahan di tahun 2019 akhirnya mulai dikerjakan. Pantauan di lokasi, Selasa (10/3), proses pengerjaan Jalan Soekarno-Hatta menuju Jalan Danau Makalona, Kecamatan Binjai Timur, yang ditenderkan oleh Dinas Pekerjaan Umum (PU)itumasihtahappembersihan atau meratakan bagian jalan. Sementara dari laman resmi Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) Kota Binjai, disebutkan tender sudah selesai dengan pemenang PT Putri Seroja Mandiri yang berkantor di Jalan Kemeri II, Gang Pinang, Kota Medan. Dalam laman LPSE itu juga disebutkan, total pagu anggaran sebesar Rp40 miliar dengan

Waspada/Ria Hamdani/B

PEMBANGUNAN Jalan Soekarno-Hatta menuju Jalan Danau Makalona, Binjai Timur. “Jalan Makalona ini langsistem multi-years. Sekretaris Daerah Kota Binjai sung konekting ke pintu tol. M Mahfullah Pratama Daulay Tujuan pembangunan jalan ketika dikonfirmasi mengatakan, tersebut sebagai jalan utama pembangunan Jalan Makalona Kawasan Industri Binjai,” ujar pekerjaan multi-years sudah Mahfullah. masuk tahun kedua. Mahfullah menjelaskan,

pekerjaan pembuatan Jalan Makalona dijadwalkan hingga Desember mendatang. “Persoalan ganti rugi sudah selesai. Memang ada satu titik, yang dua-duanya ini belum bersepakat siapa menerima ganti rugi. Tapi pada intinya mereka mau menerima. Di Perpres sudah diatur, ada kotinjensi titip di pengadilan. Jadi pembangunan berjalan,” paparnya. Mahfullah meminta kepada masyarakat memberikan dukungan kepada pemerintah untuk membangun Kota Binjai yang lebih maju dan tidak membuat statmen yang merugikan. “Kalau tentang Binjai baiknya bertanya sama orang yang tepat seperti saya, jangan buat statmen yang merugikan Binjai. Karena Binjai ini sudah jauh lebih maju,” kata Mahfullah yang akrab disapa Ipong. (a05/crhB)

4 Prodi Baru Di IAIN P.Sidimpuan

Waspada/Mohot Lubis/B

DEKAN Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN P.Sidimpuan Lelya Hilda.

P.SIDIMPUAN (Waspada) : Di tengah proses usulan peningkatan status Institut Agama Islam Negeri (IAIN) P.Sidimpuan menjadi UIN, Menteri Agama RI menerbitkan izin pembukaan 4 Prodi baru di lingkungan perguruan tinggi tersebut. Dekan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) P.Sidimpuan Lelya Hilda, Selasa (10/3) mengatakan, penambahan prodi itu untuk melengkapi kebutuhan disiplin ilmu di IAIN P.Siidmpuan dalam rangka menyahuti

harapan berbagai pihak. Sesuai keputusan Menteri Agama RI No.1165,1166, 1176 dan 1177 yang ditandatangani Dirjen Pendidikan Islam Kamaruddin Amin atan nama Menteri Agama tertanggal 23 Desember 2019, ke-4 prodi baru itu adalah Tadris Bahasa Indonesia, Tadris Kimia, Tadris Biologi dan Tadris Fisika. Dengan terbitnya izin penyelenggaraan pendidikan 4 prodi baru itu maka jumlah Prodi di lingkungan FTIK IAIN P.Sidimpuan sebanyak 10 Prodi. “Kehadiran Prodi baru ini menjadi motivasi bagi IAIN

khususnya FTIK untuk melebarkan sayap dalam melahirkan generasi muda cerdas,” paparnya. Sebagai tindak lanjut dari penerbitan izin ke-4 prodi itu, ungkapnya, telah dilakukan pengisian data pada Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDPT) dan sudah menjadwalkan penerimaan mahasiswa baru untuk tahun 2020. “Kehadiran prodi baru tersebut telah disosialisasikan kepada sekolah setingkat SMA, termasuk pondok pesantren di wilayah Tapanuli Bagian Selatan,” tuturnya. (cml/B)

SILANGKITANG (Waspada):Wakil Bupati Labuhanbatu Selatan Kholil Jufri Harahap membuka Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XI dan Festival Seni Qasidah (FSQ) XII tingkat Kab. Labusel di Lapangan Pandan Sari, Desa Aek Goti, Kec. Silangkitang, Senin (9/3) malam. Sebanyak 413 peserta dari berbagai wilayah di Kab. Labusel ambil bagian dalam MTQ yang memperlombakan enam cabang tersebut. Sedangkan FSQ yang tediri dari dua kategori, diikuti 12 grup qasidah. Hadir dalam seremoni itu Ketua DPRD Kab. Labusel Eddie, Dandim 0209/LB Letkol Inf. Santoso, Sekdakab Zulkifli, Kepala Kantor Kemenag Labusel Ahmad Rosyadi Lubis, Ketua PN Rantauprapat Khamozaro Waruwu, dan tamu penting lainnya. Pada kesempatan itu wakil bupati mengajak umat muslim di Kab. Labusel untuk menjadikan Alquran sebagai pedoman untuk menciptakan tatanan kehidupan harmonis. Dia pun berharap, kegiatan ini akan memunculkan qari berbakat yang akan mengharumkan nama Kab. Labusel baik di tingkat provinsi, nasional, bahkan internasional. “Sangat banyak hikmah dan petunjuk yang terkandung dalam Alquran. Karenanya, ajaran dan petunjuk itu harus diamalkan untuk menjadikan tatanan kehidupan masyarakat yang harmonis. Semoga Dewan Hakim dan Juri dapat bekerja secara profesional sesuai sumpahnya,” katanya. Ketua DPRD Kab. Labusel, Eddie pun mengharapkan kegiatan ini dapat meningkatkan iman dan ketakwaan bagi masyarakat, khususnya umat muslim sehingga kegiatan ini dapat menjadikan kemajuan untuk Kab.Labusel. Camat Silangkitang, Makmur Karim yang juga ketua panitia kegiatan mengatakan, MTQ-FSQ berlangsung selama lima hari, hingga 13 Maret mendatang. Menurutnya, MTQ ini memperlombakan enam cabang dan FSQ dua kategori. (c18/B)

Sukseskan MTQ Ke-37 Sumut TEBINGTINGGI (Waspada) : Ketua DPRD Tebingtinggi Basyaruddin Nasution mengajak masyarakat Kota Tebingtinggi untuk membantu pemerintah guna mensukseskan MTQ ke37 tingkat Sumatera Utara yang akan diselenggarakan di Kota Tebingtinggi pada 1-9 April. Basyaruddin menjelaskan kepada Waspada, kemarin, MTQ ke-37 menjadi berkah tersendiri bagi masyarakat Tebingtinggi, terlebih bagi pelaku usaha. Karena seluruh tamu, qori dan qoriah dari 34 kabupaten/ kota di Sumatera Utara, pasti akan menginap di hotel-hotel di Tebingtinggi, dan yang lebih jelas lagi mereka semua akan memburu kuliner khas Tebingtinggi yang sama sekali belum pernah mereka temukan di daerahnya. “Kiranya masyarakat agar memberi kenyamanan dan keamanan kepada seluruh tamu supaya kiranya mereka semua dapat berkeliling di Tebingtinggi,” katanya. Di akhir perbincangan, ia pun mengajak seluruh Forkopimda di Tebingtinggi agar bersama-sama untuk mengawasi jalannya pagelaran MTQ tingkat Sumatera Utara, karena apabila berhasil ini adalah prestasi besar. (ckb/B)

Residivis Curas Dibekuk AEKKANOPAN (Waspada) : Seorang residivis Pencurian Dengan Kekerasan (Curas) inisial DAP, 42, penduduk Dusun I Desa Bandar Lama, Kec. Kualuh Selatan, Kab. Labura dibekuk aparat Satreskrim Polsek Kualuhhulu, Resort Labuhanbatu, Jumat (6/3). DAP melakukan tindak pidana Curas di Simpang Siranggong Desa Damuli Pekan, Kec. Kualuh Selatan tanggal 14 Agustus 2019 sekira pukul 05.00.Tersangka DAP merampas tas milik korban Martiara Br Manalu, 42, warga Dusun Patrol, Kec. Patrol, Kab. Indra Mayu. Kapolsek Kualuhhulu AKP Sahrial Sirait, Sabtu (7/3) membenarkan telah membekuk seorang residivis Curas inisial DAP di Jln. Jendral Sudirman tepatnya di depan RSUD Aekkanopan. Sahrial menjelaskan, saat itu korban Martiara Br Manalu turun dari bus di Simpang Siranggong, Kec. Kulauh Selatan, Kab. Labura. Kemudian korban menunggu famili yang hendak menjemput, tidak berapa lama datang seorang laki-laki tidak dikenal menggunakan sepedamotor. Modus pelaku menawarkan tumpangan ojek, namun korban menolak. Kemudian tersangka pergi, tak berapa lama kembali lagi langsung menarik tas milik korban. “Sempat terjadi tarik-menarik tas, tapi tersangka berhasil menguasai tas korban. Selanjutnya korban datang ke Polsek Kualuhhulu melaporkan kejadian tersebut. Penangkapan tersangka Curas dipimpin Kanit Reskrim Polsek Kualuhhulu Ipad Yuna H Gultom dan mengamankan barang bukti berupa tali tas milik korban yang sudah dikoyak pelaku serta sepedamotor Honda Fit X tanpa plat. “Korban mengalami kerugian Rp2,5 juta, tersangka dikenakan pasal 365 KUH Pidana. Penangkapan juga berkaitan dengan Ops Sikat Toba tahun 2020 dimana pada hari ke-5 behasil mengungkap kasus Curas,” sambung Sahrial. (crs/C)

Waspada/Ist

PELAKU Curas inisial DAP berikut barang bukti sepeda motor saat diamankan Personil Satreskrim Polsek Kualuhhulu.

Pembunuh Ditangkap PALAS (Waspada) : ZN alias Ucok, 48, warga Desa Siundol Julu yang diduga pembunuh abang kandungnya Marno Nasution akhirnya ditangkap, Sabtu (7/3) tidak jauh dari lokasi kejadian. Demikian keterangan yang dihimpun Waspada, Sabtu (7/ 3). Setelah kejadian perkelahian yang berujung maut, yang mengakibatkan Marno tewas bersimbah darah di lokasi Banjar Batu sekitar gubuk kebun sawit milik korban, tersangka ZN angsung kabur. Warga menemukan jasad korban dalam kondisi terkapar bersimbah darah dengan luka parah di bagian kepala, sekira pukul 17.30. Setelah melaporkan kejadian ke polisi tidak lama kemudian langsung dievakuasi ke RSUD Sibuhuan. Kapolres Palas AKBP Jarot Yusviq A didampingi Kapolsek Barumun AKP Zulfikar, Kasat Intel Iptu Boby bersama Kasat Reskrim Iptu Aman Putra Bangunsyah langsung turun ke lokasi kejadian Sekaligus menurunkan tim Sat Reskrim untuk melakukan pencarian dan penangkapan tersangka pelaku yang diduga kuat adik kandung korban. Tidak sampai 12 jam, Kasat Reskrim Iptu Aman Putra B bersama sejumlah personel lainnya berhasil menemukan sekaligus mengamankan tersangka sekitar pukul 00.30 WIB, Sabtu (7/3) di sebuah gubuk kebun tidak berapa jauh dari lokasi kejadian. Setelah tersangka berhasil ditangkap, selanjutnya dilakukan pencarian barang bukti, dan barang bukti parang ditemukan di dalam gubuk tempat tersangka bersembunyi sedang barang bukti sepedamotor di temukan di beronjong Aek Apputorop di Desa Janji Lobi, Kecamatan Barumun. Selanjutnya tersangka ZN langsung dibawa ke Mapolres Palas untuk pemeriksaan lanjutan. (a33/C)

Waspada/Ist

SAT Reskrim Mapolres Palas menangkap ZN alias ucok yang diduga tersangka pelaku pembunuh Marno Abang kandungnya yang ditemukan tewas di kawasan Banjar Batu, Desa Janjilobi, Kec. Barumun.


Sumatera Utara

WASPADA Rabu 11 Maret 2020

Kota

Zhuhur

Medan B. Aceh Binjai Bireuen B. Pidie G. Sitoli K. Jahe Kisaran Kutacane Langsa

12:37 12:51 12:38 12:45 12:45 12:42 12:38 12:34 12:41 12:40

‘Ashar 15:50 16:05 15:51 16:00 15:58 15:51 15:50 15:45 15:53 15:54

Magrib 18:40 18:53 18:41 18:48 18:47 18:45 18:41 18:37 18:44 18:43

‘Isya

Imsak

Shubuh Syuruq

Kota

19:49 20:01 19:49 19:56 19:56 19:53 19:49 19:45 19:52 19:51

05:08 05:21 05:09 05:16 05:15 05:11 04:08 05:04 05:11 05:11

05:18 05:31 05:19 05:26 05:25 05:21 05:18 05:14 05:21 05:21

L.Seumawe 12:43 L. Pakam 12:37 Sei Rampah12:36 Meulaboh 12:47 P.Sidimpuan12:35 P. Siantar 12:36 Balige 12:36 R. Prapat 12:33 Sabang 12:51 Pandan 12:37

06:32 06:46 06:33 06:40 06:40 06:36 06:33 06:28 06:35 06:35

Zhuhur ‘Ashar 15:58 15:49 15:48 16:01 15:45 15:48 15:47 15:43 16:06 15:47

B7

Magrib

‘Isya

Imsak

Shubuh Syuruq

Kota

Zhuhur ‘Ashar

Magrib

‘Isya

Imsak

Shubuh Syuruq

Kota

18:46 18:40 18:39 18:50 18:39 18:39 18:39 18:36 18:53 18:40

19:54 19:48 19:47 19:59 19:47 19:47 19:47 19:44 20:01 19:49

05:14 05:07 05:06 05:18 05:05 05:06 05:06 05:03 05:21 05:07

05:24 05:17 05:16 05:28 05:15 05:16 05:16 05:13 05:31 05:17

Sibolga Sidikalang Sigli Singkil Stabat Takengon T.Balai Tapaktuan Tarutung T.Tinggi

12:37 12:38 12:48 12:41 12:38 12:45 12:33 12:43 12:36 12:35

18:40 18:42 18:51 18:44 18:41 18:47 18:36 18:46 18:40 18:38

19:49 19:50 19:59 19:53 19:49 19:56 19:44 19:55 19:48 19:47

05:07 05:09 05:19 05:11 05:08 05:15 05:03 05:14 05:06 05:06

05:17 05:19 05:29 05:21 05:18 05:25 05:13 05:24 05:16 05:16

Panyabungan 12:34 Teluk Dalam 12:41 Salak 12:39 Limapuluh 12:34 Parapat 12:36 Gunung Tua 12:33 Sibuhuan 12:33 Lhoksukon 12:43 D.Sanggul 12:37 Kotapinang 12:32 Aek Kanopan 12:33

06:39 06:31 06:31 06:42 06:29 06:30 06:30 06:27 06:46 06:31

15:47 15:50 16:03 15:52 15:51 15:58 15:45 15:55 15:47 15:48

06:31 06:33 06:43 06:35 06:33 06:40 06:28 06:38 06:31 06:30

Dihisab oleh: Tim Ahli Badan Hisab dan Rukyat (BHR) Sumut

Zhuhur ‘Ashar 15:43 15:49 15:50 15:46 15:48 15:43 15:42 15:57 15:48 15:42 15:45

Magrib

‘Isya

Imsak

Shubuh Syuruq

18:38 18:45 18:42 18:37 18:39 18:37 18:37 18:45 18:40 18:35 18:37

19:46 19:53 19:50 19:46 19:48 19:45 19:45 19:54 19:49 19:43 19:45

05:04 05:10 05:09 05:05 05:07 05:03 05:03 05:14 05:07 05:02 05:04

05:14 05:20 05:19 05:15 05:17 05:13 05:13 05:24 05:17 05:12 05:14

Terlibat Narkoba, Oknum Polisi Diamankan P. SIDIMPUAN (Waspada) : Beberapa oknum polisi disebut-sebut diamankan oleh petugas Direktorat Reserse Narkoba Kepolisian Daerah SumateraUtara,atasdugaankepemilikannarkotika. Dari informasi yang diperoleh di lapangan, selain beberapa oknum yang kini sudah diboyong ke Markas Polda Sumut, juga turut diamankan tiga unit kendaraan roda empat ke Markas Polres Tapanuli Selatan. Kepala Kepolisian Resor Tapanuli Selatan AKBP Irwa Zaini Adib, Senin (9/3) mengakui, dari hasil pengembangan kasus, diketahui beberapa oknum terlibat dalam peredaran narkoba, dan kini sudah dibawa ke Polda Sumut. AKBP Irwa enggan menyebutkan secara

Stabat

Korban Laka

merinci apakah oknum yang dimaksud bertugas di Markas Polres Tapanuli Selatan atau Markas Polres Kota Padangsidimpuan.“Beberapa oknum,” ujarnya. Menurut Kapolres, penindakan tersebut merupakan atensi khusus dari Kapolda Sumatera Utara Irjen Polisi Martuani Sormin. “Ini proses awal, masih ada selanjutnya, sampai lingkungan kita benar-benar bersih dari narkoba,” tuturnya. Direktur Reserse Narkoba Polda Sumut Kombes Pol. Robert Da Costa, Senin (9/3) melalui pesan WhatsApp menjawab Waspada, pihaknya masihmelakukanpemeriksaan.“Rilisnyanantilangsung pakKapoldasu,”ucapDirNarkobasaatditanyajumlah oknum yang diamankan. (c02/C)

Pengendara sepedamotor Honda Scoopy BK 2603 RAK tanpa identitas yang tewas di ruas jalan kawasan Titi Penceng, Kel. Kwala Bingai, Kec. Stabat pada Minggu (8/3) dini hari, diketahui identitasnya. Humas Polres Langkat AKP Rohmat Selasa mengatakan, korban Sutaji, 40, warga Jalan Coklat, Kec. Binjai Barat, Kota Binjai, diketahui identitasnya setelah petugas identifikasi Sat Reskrim Polres Langkat melakukan pemeriksaan anggota tubuh korban. ‘’Pihak keluarga telah diberitahu terkait kejadian dan jenazah telah dibawa ke rumah duka,’’ kata Rohmat. Petugas Unit Laka Satlantas Polres Langkat menyimpulkan korban tewas terjatuh setelah menabrak pulau jalan di kawasan Titi Penceng Stabat pada waktu dini hari. (a03/B)

Antisipasi Covid-19

Pelajar Dipulangkan Dari Australia SIMALUNGUN (Waspada): Dua siswa dan seorang guru SMA Swasta GKPS 1 Pamatangraya, Kab. Simalungun batal melakukan studi banding di Perguruan Navigator College Port Lincoln Australia. Padahal, ketiganya sudah sampai di negara Kanguru itu (Adelaide Australia), namun mereka dipulangkan untuk mengantisipasi virus corona atau Covid-19. Kepala SMA Swasta GKPS 1 Pamatangraya, Sardiaman Sinurat, saat dikonfirmasi Waspada, Senin (9/3) petang, membenarkan pemulangan dua anak didiknya dan seorang guru pendamping dari Adelaide, Australia. Dikatakan,pemulangantersebutdilakukanpihak Perguruan Navigator College Port Lincoln Australia, untukmenjagaataumengantisipasihal-halyangtidak diingini seperti virus corona atau covid-19. “Mereka (pihak Navigator Colleg Australia) memulangkannya bukan karena kedua siswa dan seorang guru pendamping kita terpapar Copid-19, tetapi mungkin mereka takut dan kita juga tidak mau anak didik kita jadi korban karena masalah ini,” kata Sinurat. Ditambahkan Sinurat, sebelumnya tidak ada larangan dari pihak mana pun terkait pemberangakatan kedua anak didik dan seorang gurunya tersebut. Mereka diberangkatkan dan dilepas secara resmi untuk melakukan studi banding

ke Perguruan Navigator College Port Lincoln Australia oleh Sekjen GKPS Pdt Paul Ulrich Munthe, didampingi Kacabdisdik Siantar Darwin Erickson Purba, Sekretaris YP GKPS Rony Dikcy Sinaga, dan Sekretaris KN-LWF Indonesia Ridwin Purba dari kantor pusat GKPS Jalan Pdt J Wismar Saragih Pematangsiantar, Rabu 4 Maret 2020. “Mereka berangkat dari Bandara Kualanamu, pada 5 Maret 2020, lalu transit di Bandara Changi Singapura dan setelah sampai di Adelaide Australia, rombongan studi banding dari SMA GKPS PamatangrayainilangsungdijemputKepalaNavigator College Mr Jamie Fewstet didampingi dua orang gurunyadanseterusnyadibawakehotel,”ujarSinurat. Menurut Sardiaman, meski sedikit ada rasa kecewa karena siswanya batal melakukan studi banding, namun pihaknya menghargai keseriusan Navigator College dalam mengantisipasi virus corona atau covid-19. “Saat ini ketiganya sudah berkumpul dengan keluarga masing-masing dalam keadaan sehat. Batalnya siswa kita melakukan studi banding tidak berarti memutuskan kerjasama bidang pendidikan antara sekolah SMA GKPS 1 Pamatangraya dengan Navigator College Asutralia. Kerjasama masih terus berkesinambungan, kalau kondisinya sudah memungkinkan, pertukaran siswa dan guru akan tetap dilakukan,” tukas Sardiaman. (a29/C)

F.SPTI-K.SPSI Labusel Tak Pernah Dibekukan KOTAPINANG (Waspada): Ketua DPC Federasi Serikat Pekerja Transportasi IndonesiaKonfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (F.SPTI-K.SPSI) Kab. Labusel, Iwansyah Putra Hasibuan menegaskan, kepengurusannya tidak pernah dibekukan dan tetap eksis hingga saat ini. Hal itu diungkapkan Putra didampingi Sekretaris Onggang Parulian, ketika memimpin rapat koordinasi bersama jajaran pengurus DPC dan Pimpinan Unit Kerja (PUK) di kantor DPC F.SPTI-K.SPSI Kab. Labusel, Kec. Kotapinang, Selasa (10/3). Rapat itu dihadiri Kadis Tenaga Kerja Pemkab Labusel Sutrisno, Danramil 11/ Kotapinang Mayor Inf.Tamrin Hasibuan, mewakili Polsekta Kotapinang, dan undangan lainnya. “Beberapa hari lalu kami menerima surat dengan kopnya tertulis PD F.SPTI-K.SPSI Sumut. Dalam surat itu disebutkan, kami dibekukan oleh PD dan membentuk carateker PC,” kata Putra. Namun, kata dia, nomenklatur struktur organisasi mereka yang sah di kabupaten adalah DPC dan di provinsi DPD. Sedangkan surat tersebut nomenklatur kepengurusana atas nama

PD dan membekukan PC. “Jadi kami terkejut. Karenanya kami perlu memberikanpenjelasan.Apalagisuratiniditembuskan keberbagaipihak.Jadiinisebagaiklarifikasimengenai adanyaPCdiKab.Labusel.KamibukanPC.Dankami tegaskan,tidakadapembekuanDPColehDPDF.SPTIK.SPSI Sumut,” katanya. Karenanya ditegaskan, kepengurusan DPC F.SPTI-K.SPSI Kab. Labusel tidak pernah dibekukan. Kepada para anggota agar tetap bekerja sebagaimana mestinya,” katanya. Kadis Tenaga Kerja Labusel Sutrisno menjelaskan, serikat pekerja ada di dalam hubungan kerja dan ada yang di luar hubungan kerja. Menurutnya, F.SPTI ini merupakan salah satu yang berada di luar hubungan kerja, karena anggotanya berkerja pada sektor jasa. Sutrisno meminta agar permasalahan ini diselesaikan secara baik dan bijak sana. Menurutnya, hal ini jangan sampai menimbulkan permasalahan di lapangan, karena F.SPTI ini adalah jasa, maka jangan sampai pelanggan merasa terganggu. (c18/B)

Waspada/Deni Daulay/B

KETUA DPC F.SPTI-K.SPSI Kab. Labusel, Iwansyah Putra Hasibuan ketika memberikan penjelasan terhadap pengurus dan PUK, Selasa (10/3).

06:28 06:35 06:33 06:29 06:31 06:28 06:27 06:38 06:31 06:26 06:28

T. Tinggi

Gelar Rakercab Waspada/Ist

KAPOLSEK Panei dan Babhinkamtibmas melakukan pemasangan police-line di seputar bahu jalan yang longsor di jalan provinsi menghubungkan P.Siantar- Seribudolok, Nagori Janggir Leto, Kec. Panei, Kab. Simalungun, Senin (9/3).

Bahu Jalan Longsor SIMALUNGUN (Waspada) : Kapolsek Panei To n g a h A K P J u n i H e n d r i a n t o b e r s a m a Bhabinkamtibmas setempat memasang garis polisi (police-line) di jalur jalan provinsi menghubungkan Pematangsiantar - Seribudolok, atau tepatnya di Dusun Permos Nagori (desa) Janggir Leto, Kec. Panei, Kab. Simalungun, Senin (9/3). Pemasangan police-line dilakukan sebagai tanda bahwa di seputar itu ada bahu jalan yang longsor dan semakin melebar akibat curah hujan yang tinggi akhir-akhir ini. Kapolsek Panei AKP Juni Hendrianto mengatakan, inisia-

tif untuk memasang police-line di lokasi bahu jalan yang terkena longsor tersebut muncul dari Bhabinkamtibmas Kec. Panei, Bripka E Siahaan bersama Gamot atau kepala dusun setempat. Keadaan itu dilaporkan ke polsek dan disikapi langsung

memasang garis polisi untuk mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan bagi pengendara dan pengguna jalan. “Ini (pemasangan policeline) untuk peringatan bagi pengguna jalan agar berhatihati dan jangan mengambil jalan terlalu ke pinggir, karena kondisi bahu jalan di seputar itu longsor menyusul hujan deras yang turun akhir-akhir ini,” kata AKP Juni Hendrianto. Nainggolan, warga setempat mengharapkan perhatian serius dari pihak Pemprovsu untuk menangani kerusakan

bahu jalan di jalur jalan provinsi menghubungkan P.Siantar Seribudolok tersebut. Dia mengatakan, awalnya kerusakan bahu jalan itu masih kecil, namun karena tidak cepat ditangani kondisinya semakin meluas dan kini sudah mencapai sekitar 20 meter. “Kalau bahu jalan yang longsor ini tidak segera diperbaiki, maka kondisinya semakin parah dan diyakini longsor akan semakin meluas bahkan tidak hanya memakan bahu jalan, tetapi badan jalan pun terancam amblas,” kata Nainggolan. (a29/C)

DS Tuan Rumah Pertikara Nasional 2020 LUBUKPAKAM (Waspada): Kabupaten Deliserdang menjadi tuan rumah kegiatan Perkemahan Bhakti Saka Bhayangkara Nasional (Pertikara Nas) Tahun 2020 dipusatkan di Bumi Perkemahan Sibolangit, Kabupaten Deliserdang, 13 hingga 20 Juni mendatang. Hal itu terungkap saat pengurus Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Sumut dipimpin Nurdin Lubis didampingiWaka Bela Negara Azhar Muliadi dan Zainal dan unsur pengurus lainnya melakukan audiensi dengan Bupati Deliserdang Ashari Tambunan di ruang rapat kantor Bupati Deliserdang di Lubukpakam, Selasa (10/3). Ketua Kwardasu Nurdin Lubis menjelaskan bahwa Pertikaranas tahun 2020 direncanakan di Bumi perkemahan Sibolangit yang dikelola Kwarda Sumatera Utara letaknya di wilayah Kabupaten Deliserdang. Untuk suksesnya kegiatan

Waspada/Khairul K Siregar/B

BUPATI Deliserdang Ashari Tambunan dan pimpinan OPD foto bersama pengurus Kwardasu usai audiensi di ruang rapat lantai II kantor Bupati Deliserdang di Lubukpakam, Selasa (10/3). ini tentu perlu koordinasi, komunikasi dan kerjasama yang baik termasuk dengan Pemkab Deliserdang selaku tuan rumah. Nurdin berharap pada momen Pertikaranas harus disukseskan mengingat Bumi Perkemahan Sibolangit telah dikenal sejak pelaksanaan Jambore Nasional pada tahun 1977 yang berlangsung sukses hingga kini tetap dikenangkhususnyabagikalangan pramuka di nusantara ini. “Oleh karenanya harus men-

jadi tekad bersama Pertikaranas 2020 ini juga berlangsung dengan sukses,” harap Nurdin. Jajaran Kwardasu juga menyatakan bahwa bumi perkemahan Sibolangit ini menjadi andalan dalam membina generasi muda yang memilki kekuatan fisik dan mental sebagai generasi penerus bangsa lewat kegiatan kepramukaan. Bupati Deliserdang Ashari Tambunan yang juga selaku Ka Mabicab Gerakan Pramuka

Kab.Deliserdang menyampaikan terima kasih dan bangga kepada Kwardasu yang menetapkan Kabupaten Deliserdang sebagai tuan rumah pada kegiatan Pertikara Nasional 2020 di Bumi Perkemahan Sibolangit “Kabupaten Deliserdang menyambut baik sebagai tuan rumah pada Pertikara Nasional 2020 sebab daerah ini sejak lama dikenal kabupatennya pramuka, jadi wajar kita dukung,” ucap bupati. (crul/a06/C)

Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kota Tebingtinggi menggelar Rapat kerja cabang (Rankercab) I diikuti jajaran DPC dan pengurus anak cabang se-Tebingtinggi, Sabtu (7/3). Rakercab I DPC PDI-P Tebingtinggi menghadirkan narasumber dari BNNK Tebingtinggi dan BPJS Kesehatan. Dalam sambutannya, Ketua DPC PDI Perjuangan Tebingtinggi, Iman Irdian Saragih mengimbau rekan-rekan juangnya untuk mengadakan konsolidasi pembentukan anak ranting, ranting sampai PAC, hal ini penting untuk menghadapi pagelaran Pemilu ke depan. Selanjutnya ia menjelaskan, Rakercab I PDIP Kota Tebingtinggi ini merupakan sebagai momentum konsolidasi politik usai Rakerda I PDI-P Sumut. Karenanya seluruh kader dan simpatisan PDI P wajib memiliki tanggung jawab untuk membesarkan partai. (ckb/B)

Batubara

Pra Jabatan CALON Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kab. Batubara formasi tahun 2018 mengikuti pendidikan pelatihan dasar (latsar) dan pra jabatan dijadwalkan berlangsung Maret 2020. “Ini bertujuan untuk mengembangkan kompetensi CPNS yang dilakukan secara terintegrasi yang diukur berdasarkan kemampuan sebagaimana diatur dalam UU No:5/ 2014 tentang manajemen ASN,” sebut Sekretaris BKD Batubara Muhammad Iqbal, Jumat (6/3). Menurutnya, dalam latsar peserta nantinya memperoleh bimbingan dari coach (pembimbing yang ditunjuk lembaga pelatihan) dan mentor. “Semua ini bertujuan agar CPNS menjadi PNS yang berkualitas, disiplin, professional, berintegritas dan mampu memberikan pelayanan maksimal,” ujarnya. (a13/C)

Wali Kota Binjai Apresiasi Kinerja MUI, LPTQ dan Ipqqah WALI Kota Binjai M Idaham dalam pidato tertulis dibacakan Sekdako M. Mahfullah P Daulay pada pembukaan MTQ ke-51 kota Binjai, Selasa (10/3) di mimbar utama MTQ, Jalan Bejo Muna, mengapresiasi kinerja dan program MUI, LPTQ dan Ipqqah kota Binjai yang sudah membangun fondasi keagamaan di kota Binjai. “Saya mengapresiasi tiga organisasi yang merupakan

pilar untuk membentuk Binjai religi dan mandiri,” sebutnya dalam pidato tertulis. Musabaqah Tilawatil Quran merupakan kegiatan yang telah menjadi agenda tahunan dan melekat dalam kultur masyarakat dan bangsa kita. Namun hal tersebut jangan dianggap bahwa ini sebuah tradisi tanpa ada pesan dakwah Islam. “Menyelenggarakan MTQ adalah dalam rangka ibadah, karena yang dimusabaqah adalah kalam dan

Firman Allah SWT,” ujarnya. MTQ, lazimnya dilaksanakan berjenjang dari kelurahan hingga ke tingkat nasional untuk menentukan utusan daerah tersebut di tingkat daerah di atasnya. Penyelenggaranya adalah LPTQ (Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran) yang berkedudukan berjenjang juga dari kecamatan hingga nasional. Maksudnya ada LPTQ kecamatan, kabupaten, provinsi dan nasional. Cabang dan golongan

dalam MTQ juga banyak. Untuk golongan tingkat anak-anak, remaja dan dewasa. Itu khusus untuk cabang Tilawah. Kemudian MTQ juga memperlomkan tartil, fahmil, syarhil, dan khattil (quran). Karya ilmiah dan sudah ditambah Hadist MTQ tampaknya akan terus berkembang. Ketua LPTQ Kota Binjai Amir Hamzah mengemukakan MTQ merupakan kegiatan yang telah menjadi agenda tahunan

dan melekat dalam kultur masyarakat dan bangsa kita. Pelaksanaan MTQ didasari oleh niat ibadah, karena pada dasarnya kegiatan tersebut bertujuan untuk menumbuhkan kecintaan dan menggairahkan masyarakat untuk senantiasa mempelajari dan memahami Al Quran sebagai petunjuk dan pedoman hidup. Sebagai ketua LPTQ Kota Binjai Amir Hamzah terus melakukan pembinaan qori dan

qoriah maupun cabang lainnya bekerjasamadenganIpqqahkota Binjai yang dipimpin MYusuf. LPTQ sebagai lembaga pengembangan tilawati quran dan Ippqah merupakan kumpulan qori yang sudah punya prestasi akan memberikan bimbingan kepada calon qori dan qoriah baru. Konsep ini sudah membuktikan prestasi kota Binjai di MTQ Sumatera Utara dengan ranking ketiga. Ketua Ipqqah Binjai MYusuf menjelaskan kaloborasi antara LPTQ dan Ipqqah dengan komitmen memajukan qori dan

qoriah daerah sendiri dengan tidak mempergunakan qori ataupun qoriah dari luar kota Binjai sudah terbukti hasilnya. Apalagi MTQ, menurut Amir Hamzah, merupakan momentum strategis pelaksanaan pembangunan dan perbaikan perilaku masyarakat dengan nilainilai Qurani. Kepala Kemenag Binjai Abd. Rahman Harahap melaporkan peserta MTQ ke-51 sekitar 600 orang yang diselenggarakan hingga Jumat (13/3). Rahman dan Ketua DPRD diwakili Marasonang menegaskan kegiatan

ini adalah harapan besar, akan terwujudnya generasi bangsa yang beriman dan bertaqwa, yang qurani dan Islami. Pembukaan MTQ ke-51 kota Binjai diawali pawai ta’aruf yang dilepas Sekdako M Mahfullah P Daulay diikuti pelajar, ASN, Pramuka yang dimeriahkan maching band, sepeda hias dan mobil hias. Mahfullah juga melantik dewan hakim dan menerima piala bergilirdari Camat Binjai Selatan sekaligus membuka secara resmi dengan pemukulan beduq. (a04/B)

Waspada/Riswan Rika/B Waspada/Riswan Rika/B

KETUA LPTQ Binjai Amir Hamzah.

SEKDAKO M Mahfullah memukul beduq sebagai pembukaan MTQ ke-51 kota Binjai didampingi Forkompida dan ketua MUI M Jamil.

Waspada/Riswan Rika/B

CAMAT Binjai Selatan menyerahkan piala bergilir kepada Sekdako M Mahfullah untuk diprebutkan di MTQ ke-51.

Waspada/Riswan Rika/B

KETUA Ipqqah Binjai M Yusuf bersama dewan hakim MTQ ke-51.


Sumatera Utara

B8

WASPADA Rabu 11 Maret 2020

Aplikasi Pendaftaran Umroh Ditutup KISARAN (Waspada) : Akibat wabah virus Corona (covid-19) Kementerian Agama RI melalui surat edaran kepada Penyelenggara Ibadah Umroh, menutup sementara aplikasi pendaftaran umrah Siskopatuh, dengan batas waktu yang belum ditentukan, menunggu keputusan Pemerintah Arab Saudi. Divisi Tiket dan Visa Travel Aulia Kisaran Hermansyah Marpaung, Selasa (10/3) menuturkan, pihaknya menerima surat edaran dari Direktorat Jenderal Penyelenggara Haji dan Umrah, Kementerian Agama RI, dengan No:B10001/Dij/Dt.II.IV.3/Hj.00/03/2020 tertanggal 10 Maret 2020, tentang penutupan sementara aplikasi pendaftaran aplikasi umrah siskopatuh, yang ditandatangani Direktur Jendral, Direktur Bina Umarah dan Haji Khusus M Arif Hatim. Dalam surat itu menuliskan terhitung sejak Kamis (12/3) aplikasi umrah siskopatuh ditutup sementara. Kebijakan itu diambil mengingat masih belum jelasnya keberangkatan jamaah umrah dan menunggu kepastian waktu dari pemerintah Arab Saudi. Dibuka kembali setelah mendapatkan kejelasan tentang pencabutan penghentian sementara ibadah umrah. Untuk jamaah yang sudah mendaftar akan dilakukan penjadwalan ulang keberangkatan.

“Akibatnya, kemungkinan tidak ada jamaah yang berangkat di bulan Maret, dan kemungkinan saat Ramadhan nantipun belum jelas apakah sudah bolehataubelum,sehinggadiprediksiumrahdibuka setelah jadwal haji,” jelas Hermansyah. Ditanya apa yang akan dilakukan pihak travel untuk tidak lanjut, Hermansyah, mengatakan, untuk pendekatan dari negara sudah dipastikan tidak ada lagi, sehingga pihaknya memberikan edukasi dan pemahaman kepada konsumen yang sudah mendaftar. “Ini bukan kemauan kita, namun dari Arab Saudi-nya tidak boleh kita masuk,” jelas Hermansyah. Disinggung dengan untuk pengambilan uang visa, Hermansyah mengatakan, saat ini pihaknya masih menunggu keputusan resmi dari Arab Saudi, kalau nantinya bisa dikembalikan uang visanya, pihaknya akan menerima uang, namun bila Arab Saudi bisa menerima penjadwalan ulang, tentunya akan diajukan visa ulang tanpa dikenakan biaya. Ditanya dengan jumlah jamaah yang sudah mendaftar, Hermansyah menjelaskan sebanyak sekitar 500 orang hingga September 2020. “Saat ini kita hanya bisa menunggu saja. Dan berharap masalah ini bisa selesai dengan cepat,” jelas Hermansyah. (a15/a31/C)

3.869 Siswa SMA-SMK Ikuti UNBK PALAS (Waspada) : Sebanyak 3.869 siswa dan siswi SMA, SMK dan MA se-Kabupaten Padanglawas akan mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tahun pelajaran (TP) 2019-2020. Demikian dikatakan Kepala Cabang Dinas (Cabdis) Pendidikan Sumut Maradoli Hasibuan, Selasa (10/3). Dikatakan mulai Senin (16/3), sebanyak 3.869 siswa dari 53 sekolah SMA, SMK dan MA baik negeri maupun swasta di Kabupaten Palas akan

mengikuti UNBK. Bahkan untuk mensukseskan pelaksanaan UNBK tersebut Cabdis Pendidikan Gunungtua telah melakukan koordinasi dengan pemerintah setempat, baik Pemkab Padanglawas maupun Padanglawas Utara. SelainmenyuratipihakPLNdanTelkommasingmasingkabupatenagarselamakegiatanpelaksanaan UNBK, yang akan dilaksanakan dimulai 16 Maret hingga2AprildenganharapanagarpelaksanaanUNBK kali ini berjalan lancar. (a33/C)

Distan Karo Juara Satu Stand Terbaik karo didampingi Sekretarisnya Sri Idah Br Bangun menyebutkan, stand Dinas Pertanian dihiasi dengan komoditas unggulan oleh kreatifitas pegawai dinas. Selama dua hari perayaan sejak Sabtu (7/ 3), Dinas Pertanian menyediakan kuliner untuk pengunjung seperti jagung rebus, eda mame, susu kambing dan juice yang dicampur dengan tomat, nenas dan wartel sebanyak 500 paket. Stok kuliner yang tersedia ini habis semua untuk dibagikan. Menariknya lagi, kata Metehsa Karo-karo, setiap petani ataupun pengunjung yang ingin berkonsultasi tentang pertanian, kita juga melayani mereka, terutama kendala yang mereka hadapi saat bercocok tanam. I m e l d a B r S a m o s i r, ppnanggungjawab stand menyebutkan, pengunjung yang datang melihat hasil pertanian Karo yang dipajang sangat banyak di hari pertama dan hari kedua. Hasil pertanian yang dipajang merupakan kekayaan pertanian Karo. Bupati KaroTerkelin dipenghujung acara mengatakan, Waspada/Panitra Nedy/B pihaknya berterima kasih NY Terkelin Brahmana saat menyerahkan hadiah kepada Kadis kepada pengunjung yang ikut Pertanian sebagai juara pertama stand terbaik saat perayaan meramaikan perayaan hari jadi Hari Jadi Kab. Karo. Kabupaten Karo. (cpn/B)

TANAH KARO (Waspada) : Stand Dinas Pertanian Kabupaten Karo menjadi juara pertama penilaian juri pada perayan Hari Jadi Kabupaten Karo ke-74 yang dirayakan di Taman Mejuah-Juah Berastagi, Minggu (8/3). Stand Dinas Pertanian Kab. Karo yang dihias dengan hasil pertanian (komoditi unggulan) seperti pangan, padi dan jagung. Jenis hortikultura berupa sayur dan buah yakni, jeruk, markisah, tomat, pisang, nenas, labu, lobak, kubis, brokoli, cabe, bawang putih, bawang merah, kemiri dan lainnya. Kadis Pertanian Kab. Karo Ir. Metehsa Karo-

Mengembalikan Kejayaan Kopi Sidikalang SIDIKALANG (Waspada): Bupati Dairi Eddy Keleng Ate Beruta bertekad akan mengembalikan kejayaan Kopi Sidikalang seperti di era tahun 70-an. Hasrat itu selalu diungkapkan Bupati Eddy

Waspada/Ist

BUPATI Dairi Eddy Keleng Ate Berutu (kiri) menanam bibit kopi sebagai mengawali program pertanaman kopi di Dairi.

Keleng Ate Berutu di setiap even dan acara kegiatan yang diselenggarakan Pemkab Dairi terutama kegiatan yang dilakukan Dinas Pertanian Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Dairi. Kepala Bidang Perkebunan Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Perikanan Lamhot Silalahi belum lama ini menjelaskan secara rinci. Untuk mensukseskan dan pencapaian hasrat Bupati Eddy Keleng Ate Berutu, Kabupaten Dairi yang memiliki luas 192.780 hektar yang 49% merupakan lahan pertanian. Dairi adalah daerah yang cukup potensi untuk pengembangan budi daya tanaman kopi mengingat karakteristik alam yang berada pada ketinggian rata rata 700 hingga 1.250 meter dari permukaan laut. Iklim yang mendukung dan menjadikan kualitas rasa kopi dikenal masyarakat secara luas baik di dalam negeri maupun mancanegara. Pemerintah Kabupaten Dairi berkomitmen menjadikan salah satu komoditi perkebunan unggulan Dairi. Saat ini punya peran penting dalam kegiatan perekonomian nasional karena menjadi target komoditas ekspor penghasil devisa negara. Lebih jauh diterangkan Lamhot Silalahi, saat ini luas tanaman menghasilkan kopi Robusta seluas 3.648 hektar dengan produksi 2.735,75 ton/tahun atau rata rata produksi 749,96 kg/ ha/tahun. Sedangkan luas tanaman menghasilkan kopi Arabika seluas 10.524 Hektar dengan produksi 10.871,22 ton/tahun atau rata rata produksi 1.032,96 kg/ha/ tahun. (ckm/C)

Setda Pimpin Apel Dinas PUTR Dairi SIDIKALANG (Waspada): Setda Dairi Leonardus Sihotang secara mendadak memimpin apel pagi untuk kedua kali di Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Dairi, Selasa (10/3). Setda Dairi Leonardus Sihotang dalam arahanya memerintahkan kepada Sekretaris PUTR supaya pegawai yang tidak apel diperintahkan mengikuti apel di sekretariat kantor bupati pada pagi hari itu juga. Sekretrais PUTR Frianto Naibaho mengatakan, sebelumnya pegawai di Dinas PUTR sudah melakukan apael pagi, namun secara mendadak Pak Sekda meminta supaya dilakukan apel kedua kalinya untuk melihat siapa pegawai di Dinas

PUTR yang hadir mengikuti apel pagi. Dikatakan Frianto Naibaho, pegawai yang mengisi absen atau yang mengikuti apel pagi sebanyak 38, orang sedangkan yang tidak mengikuti apel ada 29 orang. Sementara disinggung sanksi yang dikenakan kepada staf yang kurang disiplin itu, menunggu petunjuk dari pimpinan. “Terkait sanksi yang dikenakan tergantung pimpinan,” katanya. Pantauan Waspada, sidak Setda Dairi juga didampingi Kasat POl-PP Eddy Banurea dan terlihat sebagian staf Dinas PU tampak kasakkusuk dan sibuk atas kehadiran Setda sebagai Peminpin apel pagi. (ckm/B)

Waspada/Ist

SETDA Dairi Leonardus Sihotang pimpin apel pagi kedua kali di kantor Dinas PUTR Dairi, Selasa (10/3).

Waspada/Ist

KAPOLRES Nias Deni Kurniawan saat memberikan keterangan pers yerkait kasus penganiayaan berat yang mengakibatkan Siuma Zebua meninggal dunia, Selasa (10/3).

Tiga Pelaku Penganiayaan Ditangkap GUNUNGSITOLI (Waspada) : Tiga orang diduga pelaku penganiayaan secara bersama-sama yang mengakibatkan korban Siuma Zebua alias Ama Teli meninggal dunia telah ditangkap polisi. Sementara tiga orang lainnya yang diduga turut melakukan penganiayaan terhadap Siuma Zebua, warga Dusun I Desa Lasarafaga, Kecamatan Mandrehe, Kabupaten Nias Barat masih dalam pengejaran petugas. Kapolres Nias AKBP Deni Kurniawan kepada sejumlah wartawan di Mapolres Nias,

Selasa (10/3) menjelaskan penganiayaan secara bersama-sama yang mengakibatkan korban Siuma Zebua meninggal dunia terjadi pada, Sabtu (22/2) lalu. “Pelaku ada enam orang, tiga orang lagi yang identitasnya sudah kita kantongi masih buron dan kita harapkan segera menyerahkan diri,” ujar Kapolres Nias.

Ketiga pelaku yang telah ditangkap adalah Aro,o Zebua alias Ama Salini, 62, dan anaknya Eko Putra Zebua, 19, serta anak saudaranya Yunus Top Zebua, 22, seluruhmya warga Desa Lasarafaga, Kecamatan Mandrehe. Sedangkan identitas ketiga pelaku yang masih buron tidak dapat dipublikasikan karena polisi masih melakukan pengejaran. “Kita beri apresiasi kepada kedua pelaku Eko Putra Zebua dan Tunus Top Zebua, karena mereka menyerahkan diri dengan diantar keluarga dan peng-

acara,” tambah Kapolres Nias. Kapolres Nias menjelaskan, penganiayaan terhadap korban dilakukan karena korban membuat keributan di rumah pelaku Aro,o Zebua alias Ama Salini, yang saat itu sedang berduka atas meninggalnya istri pelaku. “Karena kesal pelaku ribut, Aro,o Zebua alias Ama Salini langsung memerintahkan pemuda-pemuda yang berada di rumah duka untuk menghajar korban,” jelasnya. Saat kejadian di kediaman Aro,o Zebua di Dusun I, Desa Lasarafaga, Kec. Mandrehe

Barat, korban masih belum meninggal dunia, tetapi setelah sempat menjalani perawatan di Puskesmas setempat nyawa korban tidak dapat tertolong dan menghembuskan nafas terakhir. Korban meninggal dunia karena kehabisan darah akibat kepalanya dipukul pakai kayu dan dianiaya beramai-ramai. Atas perbuatannya, ketiga pelaku dijerat dengan pasal 338 subsider pasal 170 yunto pasal 351 ayat 3 dengan ancaman hukuman maksimal seumur hidup. (a25/C)

Anak Buaya Gegerkan Warga Tanjungbalai TANJUNGBALAI (Waspada) : Seekor anak buaya menggegerkan warga Jalan HM Nur, Kelurahan Pahang, Kecamatan Datukbandar tepat di depan Komplek Perumahan Hasan Black Kota Tanjungbalai, Senin (9/3). Anak buaya jenis kelamin betina itu pertama kali ditemukan Firdaus, 48, warga sekitar di parit Simpang Gg Sukadamai sekitar 50 meter dari Sungai Bandar Sipoyong. Firdaus menuturkan, penemuan buaya ini baru pertama kali dan belum ada warga yang pernah melihat di sekitar itu. Firdaus memprediksi di Bandar Sipoyong itu ada indukan dan berharap Pemerintah Kota Tanjungbalai dapat memeriksa keberadaan kawanan reptil buas berukuran sekitar 100 cm itu. Tujuannya agar

masyarakat nyaman, tidak merasa was-was saat beraktivitas di sungai. “Ini jenis hewan dilindungi, saya bingung kemana buaya ini mau diserahkan,” ujar Firdaus. Kepala Puskesmas Datukbandar Nurhidayah Ritonga membenarkan adanya penemuan anak buaya tersebut. Menurut dokter Ida sapaan akrabnya, begitu pihaknya menerima informasipenemuanitu,dirinyalangsung memerintahkan ba-wahannya untuk melakukan pengecekan. Menurut Ida, tidak ada warga yang terluka, dan hasil penelusuran mereka, anak buaya itu milik seorang warga yang terlepas dari kandangnya. Saat ini, anak buaya sudah dikembalikan kepada pemiliknya. “Jadi informasinya anak buaya itu baru dibeli pemiliknya dari warga Seinangka Asahan

sekitartigaharilalu,ternyatatengah malam tadi terlepas,” tutur Ida. Sebelumnya, warga Kel. Perwira, Kec. Tanjungbalai Selatan, juga dihebohkan dengan munculnya empat ekor buaya muara di aliran Sungai Asahan, Senin (23/9). Keempat ekor buaya tersebut terdiri dari seekor induk dan tiga anakan. Mukhlis, 39, warga Jalan Asahan menjelaskan penemuan itu berawal saat dirinya mencari udang di pinggiran Sungai Asahan dekat Pekong Titi Tabayang untuk dijadikan umpat pancing. Tiba-tibamunculseekorbuaya besarbersamatigaanaknya.Mukhlis lalu mencoba melarikan diri dari perahunya, namun induk buaya bersama dua anaknya masuk ke sungai, sedangkan seekor lagi lari ke darat dan langsung ditangkap. (a13/a32/C)

Waspada/Ist

WARGA memperlihatkan anak buaya yang ditemukan di Jalan HM Nur Kota Tanjungbalai.

Wabup Tapsel Sambut 133 Mahasiswa Polbangtan Medan TAPSEL (Waspada): Wakil Bupati Tapanuli Selatan Aswin Efendi Siregar menyambut kedatangan 133 mahasiswa Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) Medan yang akan melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) di daerah itu. Penyambutan dilaksanakan di aula Sarasi II kantor Bupati Tapsel, Sipirok, Selasa (10/3). Wabup Tapsel dalam sambutannya mengatakan, kopi merupakan sektor yang sangat berprospek di Tapsel, karena 4 kecamatan di daerah itu yakni Kecamatan Marancar, Sipirok, ArsedanSaiparDolokHolemerupakan penghasil kopi terbaik Kata Wabup, PKL mahasiswa dari Polbangtan tersebut diharapkan dapat berkolaborasi dengan Balai Pelatihan Pertanian (BPP) serta petani kopi sehingga mahasiswa dapat menerapkan ilmu yang diperoleh di

kampus yang pada akhinya dapat meningkatkan mutu dan produksi kopi di Tapsel. Wakil bupati berharap agar penyuluh pertanian juga aktif dalam memberikan arahan kepada mahasiswa agar tujuan dan hasil PKL mahasiswa sesuai yang diharapkan. Selain itu, Wabup juga memperkenalkan objek pariwisata yang terdapat di Tapsel, antara lain Air Terjun Silima - lima, Aek Sijorni, Danau Siais dan yang lainnya. Wakil Direktur I Politeknik Pembangunan Pertanian Medan Nurliana Harahap dalam laporannya mengatakan,Tapsel yang terdiri dari 14 BPP merupakan daerah yang paling banyak mengalokasikan mahasiswa. Sedangkan PKL Mahasiswa Polbangtan Medan di Tapsel dibagi dalam 2 bagian, yakni PKL 1 terdiri dari 88 mahasiswa dan PKL 2 dengan jumlah 25 mahasiswa.

Katanya, PKL 1 melakukan kegiatan magang agrobisnis di bidang perkopian dari mahasiswa penyuluhan perkebunan prasisi di tiga lokasi, yakni Darul Mursyid, Taro Kopi serta di

Marancar. Sedangkan PKL 2 di 14 Balai Pelatihan Pertanian. Kemudian PKL tersebut dimulai 9 Maret hingga 8 April. Tujuan dari PKL, tersebut, lanjut Wadir 1, membantu

Tapsel dalam mendukung pembangunan di bidang pertanian, kumudian penyuluh menjadi mitra untuk melaksanakan evaluasi program penyuluhan. (a34/B)

Waspada/Ist

WABUP Tapsel Aswin Efendi Siregar foto bersama dengan mahasiwa Politeknik Pembangunan Pertanian Medan yang akan melaksanakan Praktik Kerja Lapangan di Tapsel.

Anggota DPRD Langkat Meninggal Mendadak BESITANG ( Waspada): Masyarakat Besitang kehilangan salah satu putra terbaik. Anggota DPRD Langkat Jenda Kita Tarigan meninggal dunia secara mendadak, Minggu (8/3) sore. Almarhum baru saja pulang dari menjalani urusan dinas ke Jakarta, Sabtu (7/3). Setiba dari Jakarta, almarhum mengeluh sakit pada bagian dada. Pihak keluarga berusaha membawanya ke Rumah Sakit Pertamina P. Brandan, namun dalam perjalanan, almarhum yang sudah sempat tak sadarkan diri akhirnya menghembuskan nafasnya yang terakhir. Kematikan wakil rakyat yang terasa sangat mendadak ini menyentak warga Besitang. Sejak petang sampai, Senin (9/ 3) siang, warga dari berbagai

daerah di Langkat, termasuk rekan sesama anggota dewan terus datang bertakziah ke rumah duka di LingkunganVIII, Kel. Pekan Besitang. Salah seorang anggota DPRD Langkat, Dedi mengatakan, almarhum termasuk sosok yang low profile dan kepribadiannya banyak disenangi oleh sesama rekan anggota dewan. Menurut politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu, dalam momen rapat-rapat di dewan, alamarhum banyak mengusulkan hal-hal yang berkaitan dengan kepentingan buat orang banyak. “Ia kerab bersuara kritis dan selalu konsern dengan kepentingan rakyat,” imbuh Dedi. Anggota DPRD Langkat priode 2019-2024 yang baru dilantik 14 Oktober 2019 lalu ini

kerab bersuara kritis. Kamis (5/ 3) lalu, ia masih sempat memberikan komentar kepada Waspada terkait kualitas proyek jembatan Kementerian PUPR berbiaya Rp10,5 miliar di Sekundur Kecil I, Desa Bukitselamat, Besitang. “Saya masih di Jakarta dan Sabu pulang,” kata almarhum mengaku kesal melihat kualitas pengerjaan proyek, karena belum habis masa perawatan, tapi badan jalan sudah rusak. Di sela kesempatan konfirmasi via ponsel, ia juga sempat memberitahukan terkait proyek pembangunan jembatan menggunakan dana APBD Langkat TA 2019 senilai Rp1 miliar lebih di Desa Bukitmas yang lantainya sudah kupak kapik, padahal proyek ini baru saja selesai dikerjakan.

Wakil rakyat yang dikenal dermawan dan pernah mengecap pendidikan di Bandung mengambil jurusan Publistik ini tutup usia pada 53 tahun.

Almarhum meninggalkan seorang istri, Berliana Sinulingga, dan empat orang anak, tiga di antaranya laki-laki dan satu perempuan. (a02/C)

Waspada/Asrirrais/B

JENAZAH Jenda Kita Tarigan diusung ke Masjid Raya Besitang untuk dishalatkan, kemudikan dikebumikan di pekuburan muslim di belakang SDN 050780.


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.