Waspada, Rabu 29 Juli 2020

Page 1

Harga Eceran Rp4.000,-

Idul Adha Momen Doa Putus Mata Rantai Covid-19 MEDAN (Waspada): Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sumut, mengimbau umat Islam agar menyemarakkan Hari Raya Idul Adha 1441 H, ditengah masih berkecamuknya pandemi Covid-19. “Sangat diharapkan momen ini menjadi saat yang tepat untuk berdoa agar pandemi Covid-19 ini segera hilang dari bumi, terutama di Sumatera Utara,” kata Ketua MUI Sumut Lanjut ke hal A2 kol. 6

Demi Kebenaran Dan Keadilan

Balita Tewas Hanyut Di Sungai Deli

WASPADA

BELAWAN (Waspada): Seorang bayi di bawah lima tahun (balita) berjenis kelamin laki-laki M Ayas Firdaus, 3, warga Jl. Yos Sudarso Lingk. 11, Kel. Glugur Kota, Kec. Medan Barat, Selasa (28/7), ditemukan tewas mengapung di Sungai Deli, Kel. Rengas Pulau, Kec. Medan Marelan. Kepala Lingkungan 29 Kel. Rengas Pulau, Abdullah Sani, 55, didampingi Abdul Hadi, 35, uwak korban di lokasi Lanjut ke hal A2 kol. 4

Harian Umum Nasional Terbit Sejak 11 Januari 1947. Pendiri: H. Mohd. Said (1905 - 1995), Hj. Ani Idrus (1918 - 1999) ISSN: 0215-3017

RABU, Legi, 29 Juli 2020/8 Dzulhijjah 1441 H

No: 26744 Tahun Ke-73

Terbit 16 Halaman

Rekor, Harga Emas Tembus Rp1 Juta

Pasien Covid-19 Melonjak 22 Orang Salat Idul Adha Di Zona Hijau BANDA ACEH (Waspada): Kurva epidemiologi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) Aceh belum stabil. Korban virus corona dilaporkan melonjak dengan penambahan kasus baru sebanyak 22 orang. Sementara itu, salat Idul Adha 1441 H/2020 M dapat dilaksanakan di semua daerah Zona Hijau. Di daerah Zona Kuning dan Zona Orange/Merah tergantung keputusan bupati/walikota. Hal tersebut disampaikan Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Pemerintah Aceh, Saifullah Abdulgani (SAG) kepada awak media, Selasa (28/7). Kasus-kasus baru Covid19 meliputi; Kota Banda Aceh, Aceh Besar, Aceh Utara, Bener Meriah, Kota Langsa, dan luar daerah Aceh. SAG menjelaskan, warga Kota Banda Aceh sebanyak 9 orang (Kasus 172 s/d Kasus 180). Warga Aceh Besar sebanyak 3 orang (kasus 181 s/d Kasus 183). Warga Aceh Utara 1 orang (Kasus 184). Warga Bener Meriah sebanyak 6 orang (Kasus 185 s/d Kasus 190). Warga Kota Langsa sebanyak 2 orang (Kasus 191-Kasus 192). Satu orang lainnya warga luar Aceh (Kasus 193). “Tren kasus Covid-19 Aceh belum stabil. Kemarin dilaporkan tiga kasus baru. Hari ini melonjak 22 kasus, sehingga totalnya sudah mencapai 193 kasus,” kata SAG. Menurut Jubir Covid-19, yang juga Juru Bicara Pemerintah Aceh itu, masyarakat dihimbau lebih disiplin menjalankan protokol kesehatan secara konsisten, termasuk pada saat menjalankan salat Idul Adha 1441 H yang akan datang. Pelaksana tugas (Plt) Gubernur Aceh Ir Nova Iriansyah, MT telah menyurati bupati/walikota pada 20 Juli 2020 terkait pelaksaan salat berjamaah pada Idul Adha nanti, katanya. Salat Idul Adha Lanjut ke hal A2 kol. 1

SPA

JAKARTA (Waspada): Harga emas Antam Selasa (28/7/2020) naik Rp 25.000 menjadi Rp964.120/gram untuk emas kepingan 100 gram yang lumrah dijadikan acuan. Sedangkan untuk kepingan 1 gram berada di Rp 1.022.000/gram. Kenaikan harga emas Antam tersebut seiring dengan lonjakan harga emas dunia yang menembus rekor baru sepanjang masa yang terakhir kali terlihat pada September 2011 silam. Pada penutupan perdagangan hari Senin kemarin (27/7/2020) atau Selasa pagi waktu Indonesia harga emas dunia berada di level US$ 1.941,88/ troy ons naik US$ 40,86 atau 2,15% dari US$ 1.900,97/ troy ons Jumat kemarin, mengacu data Refinitiv. Sebelumnya, pada perdagangan Senin (27/ 7/2020) harga emas logam mulia acuan yang diproduksi oleh PT Aneka Tambang Tbk (Antam) naik sebesar Rp 8.000 atau 0,86% ke Rp 939.120 setelah menguat Rp 5.000 ke Rp 931.120/gram pada hari Sabtu. Adapun khusus harga 1 gram emas Antam hari Selasa ini (28/7/2020) juga mengalami kenaikan yang sebesar Rp 25.000 atau 2,51%dari harga sebelumnya yang berada di Rp 997.000/gram setelah naik 0,81% atau sebesar Rp 8.000 dari Rp 989.000/gram pada hari Sabtu kemarin. Berdasarkan pencatatan data harga Logam Mulia di gerai Jakarta Gedung Antam di situs logammulia milik Antam hari ini, harga tiap gram emas Antam ukuran 100 gram menguat 2,66% berada di Rp 96,412 juta per batang dari harga sebelumnya yakni Rp 93,912 juta per batang. Emas Antam kepingan 100 gram lumrah

PETUGAS pelayanan haji mendistribusikan air zamzam bagi para caloh haji di Masjidil Haram, Selasa (28/7/2020). Kepresidenan Umum untuk Urusan Dua Suci Masjidil Haram dan Masjid Nabawi menyiapkan air zamzam dalam kemasan botol yang bisa diperoleh secara gratis oleh para jamaah haji.

Lanjut ke hal A2 kol. 1

Jamaah Haji Dimanjakan MAKKAH, Arab Saudi (Waspada): Kepresidenan Umum untuk Urusan Dua Suci Masjidil Haram dan Masjid Nabawi menyiapkan air zamzam dalam kemasan botol yang bisa diperoleh secara gratis oleh para jamaah haji.

Ini merupakan bagian dari komitmen Dua Masjid Suci dalam melayani jamaah haji serta pengunjung Masjidil Haram. “Kami bangga melayani para peziarah dan pengun-

jung,” demikian kampanye Kepresidenan untuk Urusan Dua Masjid Suci, seperti dikutip dari Saudi Press Agency, Selasa (28/7/2020). Kepresidenan juga mening-

katkan kapasitas produksi botol air zamzam untuk dibagikan kepada para jamaah. Kemasan air zamzam dipastikan steril dan bersih. Botol hanya bisa digunakan untuk sekali pakai, demi

memastikan kebersihan dan keamanannya. Kepresiden menerapkan standar kehati-hatian yang tinggi serta langkah-langkah pencegahan untuk melindungi jemaah dan pengunjung

dari virus corona. Di tempat berbeda, Kementerian Kesehatan Arab Saudi mengumumkan pengoperasian klinik keliling terpadu untuk melayani jemaah haji. Klinik

disediakan di tempat-tempat pelaksanaan haji. Klinik berada di dalam bus yang dilengkapi dengan semua Lanjut ke hal A2 kol. 1

Virus Covid-19 Nyata Bukan Konspirasi JAKARTA (Waspada): Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid19 menegaskan, virus corona (Covid-19) merupakan ancaman nyata. Penularan virus SARS-CoV-2 masih terjadi di tengah masyarakat. Jumlah konfirmasi positif mencapai angka 102.051, Selasa (28/7). Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Bakti Bawono Adisasmito mengatakan, meskipun ancaman bahaya berada di depan mata, sebagian orang melihat kenyataan penyebaran Lanjut ke hal A2 kol. 6

Antara

TAHANAN BARU KPK REAKTIF COVID 19: Tersangka mantan anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara (Sumut) periode 2009-2014 dan 2014-2019 Ahmad Hosein Hutagalung (tengah), digiring petugas Kesehatan ke RS Polri Keramat Jati, untuk menjalani pemeriksaan lanjutan setelah dinyatakan reaktif usai menjalani pemeriksaan dan Rapid Test, di Gedung KPK Merah Putih, Jakarta, Selasa (28/7/2020). Ahmad Hosein Hutagalung merupakan tahanana baru terkait pengembangan kasus suap dari bekas Gubernur Sumatera Utara Gatot Puji Nugroho untuk persetujuan laporan pertanggungjawaban Pemprov Sumut Tahun Anggaran 2012-2014 oleh DPRD Provinsi Sumut.

Kasus 1MDB, Najib Razak Divonis 12 Tahun Penjara KUALA LUMPUR (Waspada): Hakim Pengadilan Tinggi Kuala Lumpur memvonis mantan PM Malaysia Najib Razak 12 tahun penjara setelah terbukti korupsi 1MDB (1Malaysia Development Berhad), pencucian uang dan penyalahgunaan wewenang, Selasa (28/7). Pengadilan Tinggi Kuala Lumpur juga menjatuhkan pidana denda terhadap Najib sebesar 210 juta ringgit atau

Rp718 miliar atas tujuh dakwaan yang berkaitan dengan pencurian dan kekayaan negara dalam skandal 1MDB. Dilansir The Star, Najib juga divonis 10 tahun penjara untuk masing-masing tiga dakwaan terkait Undang-Undang Pidana Pelanggaran Kepercayaan (CBT), dan 10 tahun penjara atas pencucian uang. Hakim menuturkan semua hukuman penjara akan dijalani

Al Bayan

Keistimewaan Hari Arafah Oleh: Tgk. Helmi Abu Bakar El-Langkawi,M.Pd “Puasa Arafah (9 Dzulhijjah) dapat menghapuskan dosa setahun yang lalu dan setahun akan datang. Puasa Asyura(10 Muharram) akan menghapuskan dosa setahun yang lalu” (HR. Muslim no. 1162)

Najib secara bersamaan. Tujuh dakwaan tersebut yakni satu tuduhan penyalahgunaan kekuasaan, tiga dakwaan kejahatan penyalahgunaan wewenang (CBT), dan tiga tuduhan pencucian uang. Hakim akhirnya memvonis Najib setelah proses persidangan skandal 1MDB kembali dibuka pada 2018, tak lama Lanjut ke hal A2 kol. 4

Medan 110 Meninggal 1.322 Masih Dirawat MEDAN (Waspada): Kasus positif virus Corona (Covid-19) di Medan, terus bertambah. Dilaporkan sebanyak 1.322 orang terkonfirmasi positif Covid-19 masih menjalani isolasi perawatan. Sedangkan 110 orang dinyatakan meninggal dunia dengan status positif Covid-19. “Sampai hari ini tercatat 2.138 kasus positif Covid-19 di Medan,’’ sebut Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid19 Pemko Medan dr Mardohar Tambunan, Selasa (28/7). Lanjut ke hal A2 kol. 4

Covid-19 Di Dunia Kasus 16.674.047

Sembuh 10.264.480

Meninggal 657.276

Covid-19 Di Indonesia Kasus 102.051

Sembuh 60.539

Meninggal 4.901

Covid-19 Di Sumut Kasus 3.371

Sembuh 897

Meninggal 176

Sumber: Worldometers; Covid19.go.id & covid19.sumutprov.go.id (28/7/2020) 21.00 WIB

Waspada/Ist

PERTEMUAN Pangdam IM dan Muzakir Manaf di Makodam, Selasa (28/7) sore. Mualem didampingi Kamaruddin alias Abu Razak, Ketua DPRA Dahlan SIP dan Jubir PA Muhammad Saleh.

Pangdam Dukung Rencana Mualem Pulangkan Warga Aceh Di Malaysia BANDA ACEH (Waspada): Panglima Komando Daerah Militer (Kodam) Iskandar Muda Mayjen TNI Hasanuddin mendukung langkah Ketua Umum DPA Partai Aceh H. Muzakir Manaf (Mualem) untuk memulangkan warga Aceh yang saat ini berada di negeri jiran Malaysia. “Ini misi kemanusiaan, untuk menyelamatkan rakyat kita. Karena itu Kodam Iskandar Muda mulai dari jajaran teratas hingga paling bawah mendukung langkah yang dilakukan Mualem,” tegas Jenderal Hasanuddin. Hal itu disampaikan dalam pertemuan khusus di Makodam IM, Banda Aceh, Selasa (28/7).

Saat pertemuan, Mualem didampinggi Sekjen DPA PA, H. Kamaruddin Abu Bakar (Abu Razak), Ketua DPRA Dahlan Jamaluddin, Tgk Muharuddin (Koordinator Pemulangan DPA PA) dan Jubir DPA Partai Aceh, Muhammad Saleh. Pertemuan dalam suasana akrab tersebut, menindaklanjuti surat Ketua Badan Penanggulangan Bencana Nasional, Letjen TNI Doni Monardo kepada Panglima TNI, mengenai koordinasi dan dukungan pemulangan warga Aceh tersebut. Selanjutnya, Panglima TNI memerintahkan Pangdam IM untuk mendukung misi mulia ini. Selain itu, atas arahan dan kebijakan Menteri Perhu-

terjadi di samping sekolah Global Prima Jl. Brigjen Katamso, Medan. Untuk menghindari kerumunan massa, reka ulang dila-

DALAM hadis yang lain, baginda nabi Muhammad Saw bersabda: “Tiada dari hari dalam setahun aku berpuasa lebih aku sukai daripada hari Arafah” (HR Baihaqi). Pada Lanjut ke hal A2 kol. 1

Waspada/Gito AP

TERSANGKA pembunuhan dua anak tiri melakukan reka ulang kasus, di Mapolsek Medan Kota, Selasa (28/7).

kukan di Mako Polsek Medan Kota, Selasa (28/7), oleh Unit Reskrim Polsek Medan Kota. Kapolsek Medan Kota Kompol Rikki Ramadhan kepada wartawan mengatakan, rekonstruksi berdasarkan laporan polisi No: LP/ 332/K/X/2020/SU/Polrestabes Medan/Sek Medan Kota tanggal 21 Juni 2020, tentang Tindak Pidana menghilangkan nyawa orang lain atau pembunuhan, sebagaimana dimaksud Pasal 338 Jo Pasal 351 ayat (3) dari KUHPidana subs pasal 80 ayat (3), (4) UU No.35/2014 tentang perlindungan anak. Rekontruksi terdiri dari 17 adegan, dimulai pukul 11:30 dan selesai sekira pukul 13:00. “Selama rekonstruksi berlangsung situasi aman Lanjut ke hal A2 kol. 4

Lanjut ke hal A2 kol. 4

Ada-ada Saja

Reka Ulang Pembunuhan 2 Anak Tiri MEDAN ( Waspada): Polsek Medan Kota menggelar reka ulang (rekonstruksi) kasus pembunuhan dua anak dilakukan ayah tirinya, yang

bungan RI dan jajaran lainnya. “Dukungan Panglima TNI dan jajaran Kodam Iskandar Muda merupakan hasil nyata dari berbagai pertemuan Mualem dengan kementerian terkait di Jakarta, sejak beberapa pekan lalu,” jelas Jubir PA Muhammad Saleh atau akrab disapa Shaleh ini. Sesuai pembicaraan yang dilakukan, Pangdam IM akan mendukung penuh. Mulai dari pemeriksaan kesehatan, logistik hingga kedatangan warga Aceh dari Malaysia di Pelabuhan Krueng Geukuh, Kabupaten Aceh Utara. “Kami siap menurunkan alat

Wali Kota Jadi Banci

Net

ELON Musk menantang Johnny Depp bergulat setelah namanya terseret dalam isu skandal perselingkuhan antara Depp dan Amber Heard.

Isu Perselingkuhan

Johnny Depp Ditantang Bergulat Oleh Elon Musk LOS ANGELES, AS (Waspada): Pendiri SpaceX, Elon Musk, menantang aktor Johnny Depp bergulat setelah memberikan tanggapan karena namanya terseret dalam isu Lanjut ke hal A2 kol. 4

KARENA gagal memenuhi janji kampanye yang dibuat, seorang wali kota di Meksiko dihukum dengan diarak setlah terlebih dahulu didandani seperti perempuan. Javier Sebastian Jimenez Santiz memenangkan pemilihan di kota Huixtan dengan salah satu janjinya adalah dia bakal meningkatkan sistem air Lanjut ke hal A2 kol. 4

Serampang - Mas Topo yang turun di stasiun - He...he...he...


A2

Berita Utama Kasus 1MDB .... setelah dirinya lengser dari kursi perdana menteri. Najib mendirikan 1MDB ketika menjabat pada 2009 untuk mempercepat pembangunan ekonomi Malaysia. Namun organisasi itu mengakumulasi miliaran utang. Penyelidik Biro Investigasi Federal Amerika Serikat (FBI) menuduh setidaknya USD$4,5 miliar telah dicuri dari dana tersebut dan dicuci oleh rekanan Najib untuk membiayai film-film Hollywood, membeli hotel, kapal pesiar mewah, karya seni, perhiasan, dan pemborosan lainnya. Lebih dari USD$ 700 juta dari dana tersebut diduga masuk ke rekening bank Najib. Istri Najib, Rosmah Mansor, dan beberapa pejabat dari partai UMNO juga dituntut atas tuduhan korupsi. Malaysia juga menyeret bank investasi AS, Goldman Sachs, ke pengadilan karena diduga menyesatkan investor atas penjualan obligasi untuk 1MDB. Selama ini, Najib membantah atas seluruh tuduhan yang menjeratnya dalam kasus 1MDB. Tim pengacara Najib mengatakan bahwa kliennya sebagai korban dalam kasus itu. (m11/cnni)

Pangdam Dukung ....

AP

MANTAN Perdana Menteri (PM) Malaysia Najib Razak tiba di Pengadilan Tinggi Kuala Lumpur, Selasa (28/7/2020). Najib terbukti bersalah atas tujuh dakwaan korupsi terkait perusahaan investasi negara 1Malaysia Development Berhad (1MDB).

Rekor, Harga Emas .... dijadikan acuan transaksi emas secara umum, tidak hanya emas Antam. Harga emas Antam di gerai penjualan lain bisa berbeda. Di sisi lain, harga beli kembali (buyback) emas Antam hari ini ditetapkan pada Rp 919.000/ gram,naik Rp 23.000 atau 2,57% dari posisi kemarin Rp 896.000/gram. Harga itu menunjukkan harga beli yang harus dibayar Antam jika pemilik

Pasien Covid-19 .... dapat dilaksanakan di semua daerah Zona Hijau dengan memperhatikan protokol kesehatan. Sedangkan di daerah Zona Kuning dan Zona Orange/Merah tergantung pada keputusan bupati/walikota masing-masing, setelah berkoordinasi dengan Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) dan Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, yang juga menerapkan protokol kesehatan secara ketat, urai SAG. Zona risiko Selanjutnya SAG mengatakan, Gugus Tugas Covid-19 Pusat telah merilis Peta Zonasi Risiko terbaru pada 26 Juli 2020 (covid19.go.id). Zona Hijau (tidak terdampak) di Aceh meliputi Pidie Jaya, Nagan Raya, Subulussalam, Pidie, Aceh Singkil, Aceh Tenggara, dan Aceh Tengah. Sedangkan Simeulue, dan Gayo Lues juga termasuk Zona Hijau.

Jamaah Haji .... peralatan medis. Selain pemeriksaan umum, klinik juga melayani pemeriksaan gigi, laboratorium, radiologi, dan apotek yang menyediakan obat-obatan yang diperlukan pasien. Tenaga medis yang andal juga disediakan, termasuk dokter spesialis. Kepresidenan Umum untuk Urusan Dua Suci juga telah memasang jalur untuk mengarahkan aliran jamaah di Masjid al-Haram, dan memastikan terjaganya jarak sosial antar jamaah. Jalur ini juga sengaja dirancang untuk mencegah keramaian dan penumpukan jamaah, serta mengalokasikan pintu masuk dan keluar agar pergerakan jamaah tetap lancar dan tertib. Akan ada lima klinik keliling yang dilengkapi dengan semua peralatan medis yang diperlukan dan didampingi oleh tim kesehatan yang berkua-

Al Bayan .... hari Arafah juga dimaqbulkan doanya sesuai dengan bunyi hadis: “Sebaik-baik doa adalah doa pada hari Arafah” (HR At Tirmidzi). Bukti mulianya hari Arafah, sehari saja kita berpuasa di hari Arafah akan dibebaskan dari api neraka dalam puluhan tahun, ini sebagaimana disebutkan dalam hadist yang lain juga disebutkan: “Tidaklah seorang hamba berpuasa sehari di jalan Allah melainkan Allah pasti menjauhkan dirinya dengan puasanya itu dari api neraka selama 70 tahun” (HR Bukhari Muslim). Penjelasan di atas didukung juga oleh hadist lainnya, berbunyi:. “Di antara hari yang Allah banyak membebaskan seseorang dari neraka adalah hari Arafah” (HR Muslim). Kesunnahan puasa Arafah untuk selain mereka yang sedang ibadah haji. Ini juga berdasarkan dari Ibnu ‘Abbas, beliau berkata, “Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam tidak berpuasa ketika di Arafah. Ketika itu beliau disuguhkan minuman susu, beliau pun meminumnya.” (HR. Tirmidzi no. 750). Mengutakan argument di atas, dalam hadist yang lain juga telah diriwayatkan dari Ibnu ‘Umar bahwa beliau ditanya mengenai puasa hari Arafah di Arafah. Beliau mengatakan, “Aku pernah berhaji bersama Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam dan beliau tidak menunaikan puasa pada hari Arafah. Aku pun pernah berhaji bersama Abu Bakr, beliau pun tidak berpuasa ketika itu. Begitu pula dengan ‘Utsman, beliau tidak berpuasa ketika itu. Aku pun tidak mengerjakan puasa Arafah ketika itu. Aku pun tidak memerintahkan orang lain untuk melakukannya. Aku pun tidak melarang jika ada yang melakukannya” (HR. Tirmidzi no. 751). Lebih utama bagi orang yang sedang berhaji adalah tidak berpuasa ketika hari Arsfah di Arafah dalam rangka meneladani Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam dan para Khulafa’ur Rasyidin (Abu Bakr, ‘Umar dan ‘Utsman), juga agar lebih menguatkan diri dalam berdo’a dan berdzikir ketika wukuf di Arofah. Inilah pendapat mayoritas ulama (Shahih Fiqih Sunnah, Abu Malik, 2/137). Rasulullah SAW sendiri telah menjelaskan dalam banyak sabda-Nya kelebihan dan keutamaannya. Di antaranya seperti disebutkan dalam hadits dengn bunyinya, “Di antara hari yang Allah banyak membebaskan seseorang dari neraka adalah di hari Arafah (yaitu untuk orang yang berada di Arafah). Dia akan mendekati mereka lalu akan menampakkan keutamaan mereka pada para malaikat. Kemudian Allah berfirman: Apa yang diinginkan oleh mereka?” (HR. Muslim no. 1348, dari ‘Aisyah). Keistimewaan lainnya hari Arafah, apabila kita berdoa, maqbul doanya. Ini sebagaimana diungkapkan dari ‘Amr bin Syu’aib dari ayahnya dari kakeknya, bahwa Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Sebaik-baik do’a adalah do’a pada hari Arafah” (HR. Tirmidzi no. 3585). Para ulama dalam menafsirkan hadist diatas menyebutkan bahwa inilah doa yang paling cepat dipenuhi atau terkabulkan pada hari Arafah. Jadi hendaklah kaum Muslimin memanfaatkan waktu ini untuk banyak berdoa pada Allah. Do’a ketika ini adalah do’a yang mustajab karena dila-

batang emas bersertifikat ingin menjual kembali investasi tersebut. Harga dan ketersediaan emas di tiap gerai bisa berbeda. Harga emas tersebut akan dikenakan biaya PPh 22 (Pajak Penghasilan Pasal 22 atas emas batangan). Sesuai dengan PMK No 34/PMK.10/ 2017, pembelian emas batangan dikenakan PPh 22 sebesar 0,45% (untuk pemegang NPWP dan 0,9% untuk non NPWP). (cnbc/m11) Zona Kuning (risiko rendah) meliputi Aceh Tamiang, Lhokseumawe, Bireuen, Aceh Jaya, Aceh Selatan, Sabang, Langsa, Banda Aceh, Aceh Barat, Aceh Timur, Aceh Utara, dan Bener Meriah. Sedangkan Zona Orange (risiko sedang) meliputi Aceh Barat Daya dan Aceh Besar. Selanjutnya ia melaporkan jumlah akumulatif Covid-19 berdasarkan rekap data dari 23 kabupaten/kota, per tanggal 28 Juli 2020, pukul 18.00 WIB. Jumlah kasus Covid-19 di Aceh sudah mencapai 193 orang dengan rincian; 89 orang dalam perawatan, 94 orang sudah sembuh, dan 10 orang meninggal dunia. Sementara itu, lanjutnya, jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) di seluruh Aceh secara akumulatif sebanyak 2.342 orang. Dari jumlah tersebut, sebanyak 2.321 orang sudah selesai isolasi mandiri, dan 21 orang dalam pemantauan Tim Gugus Tugas Covid-19. (b01) lifikasi, dokter umum untuk pemeriksaan awal pasien, klinik gigi, dan laboratorium. Klinik-klinik tersebut ditugaskan untuk mengambil sampel dan mengujinya, melakukan rontgen, dan memberikan obat kepada pasien. Sementara itu, Mohammed Jamal, seorang peziarah Eritrea kelahiran Saudi, dan istrinya Heba adalah salah satu dari ratusan jamaah yang berhasil melewati penyeleksian haji terbatas tahun ini. Dia mengaku sangat bersyukur dan senang dapat menjadi satu diantara sedikit jamaah yang terpilih. “Saya sangat senang terpilih untuk melakukan haji tahun ini. Semuanya telah difasilitasi bagi kami sejak kami pertama kali tiba di Mekah,” ujarnya yang dikutip di Arab News, Selasa (28/7). (Saudi gazette/arab news/m11) kukan pada waktu yang utama. (Kitab Tuhfatul Ahwadziy, Muhammad ‘Abdurrahman bin ‘Abdurrahim Al Mubarakfuri Abul ‘Ala, 8: 482). Mereka yang tidak berhaji dianjurkan untuk menunaikan puasa Arofah yaitu pada tanggal 9 Dzulhijah. Puasa yang dikerjakan pada hari Arafah dapat menghapusskan segala dosa. Hal ini berdasarkan hadits Abu Qatadah, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Puasa Arafah dapat menghapuskan dosa setahun yang lalu dan setahun akan datang. Puasa Asyura (10 Muharram) akan menghapuskan dosa setahun yang lalu.”[HR. Muslim no. 1162, dari Abu Qatadah]. Berdasarkan hadits ini menunjukkan bahwa puasa Arafah lebih utama daripada puasa ‘Asyura. Di antara alasannya, Puasa Asyura berasal dari Nabi Musa, sedangkan puasa Arafah berasal dari Nabi kita Muhammad shallallahu ’alaihi wa sallam. (Kitab Fathul Bari, 6/286]. Hendaknya kita tidak mengalpakan puasa Arafah, disebabkan diantara keutamaan puasa Arafah adalah akan menghapuskan dosa selama dua tahun dan dosa yang dimaksudkan di sini adalah dosa-dosa kecil. Atau bisa pula yang dimaksudkan di sini adalah diringankannya dosa besar atau ditinggikannya derajat. (Kitab Syarh Muslim, An Nawawi, 4/ 179) Sementara itu diriwayatkan dari Ibnu ‘Umar bahwa beliau ditanya mengenai puasa hari Arafah di Arafah. Beliau mengatakan, “Aku pernah berhaji bersama Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam dan beliau tidak menunaikan puasa pada hari Arafah. Aku pun pernah berhaji bersama Abu Bakr, beliau pun tidak berpuasa ketika itu. Begitu pula dengan ‘Utsman, beliau tidak berpuasa ketika itu. Aku pun tidak mengerjakan puasa Arafah ketika itu. Aku pun tidak memerintahkan orang lain untuk melakukannya. Aku pun tidak melarang jika ada yang melakukannya” (HR. Tirmidzi no. 751). Di antara hikmah disunatkan puasa Arafah kepada kita yang tidak melakukan ibadah haji, ini tentunya untuk turut merasakan nikmat yang sedang dirasakan oleh para jamaah haji yang sedang menjalankan ibadah di tanah suci.Terlebih dimana hari-hari pada sepersepuluh bulan Dzulhijjah adalah hari-hari yang istimewa. Abnu Abbas r.a meriwayatkan Rasulullah s.a.w bersabda: “Tidak ada perbuatan yang lebih disukai oleh Allah SWT, dari pada perbuatan baik yang dilakukan pada sepuluh hari pertama di bulan Dzulhijjah. Para sahabat bertanya : Ya Rasulullah! walaupun jihad di jalan Allah? Sabda Rasulullah: Walau jihad pada jalan Allah kecuali seorang lelaki yang keluar dengan dirinya dan harta bendanya, kemudian tidak kembali selamalamanya (menjadi syahid)” (HR Bukhari). Beranjak dari itu tentunya dengan mengetahui keutamaan yang melimpah itu, ada baiknya kita melaksanakan puasa Arafah. Mari kita jemput kesitimewaan dan kelebihan hari Arafah dengan hal positif bernilai ibadah baik meraih ridha-Nya untuk hari esok yang lebih baik. Amin. Wallahu Muwaffiq Ila ‘Aqwamith Thariq. (Dewan Guru Dayah MUDI Masjid Raya Samalanga dan Dosen IAI Al-Aziziyah Samalanga, Bireuen)

swab test Covid-19,” ungkap Pangdam IM Mayjen Hasanuddin yang mengaku sudah mendapat arahan dari Mabes TNI di Jakarta. Sementara itu, Mualem menyebut dirinya sudah bertemu sejumlah menteri dan instansi terkait lainnya di Jakarta. Selain itu, sejumlah Bupati dan Wali Kota di Aceh, juga telah mengirim surat dukungan kepada DPA Partai Aceh untuk diteruskan ke KBRI di Malaysia. Isinya, permohonan kemudahan pemulangan warga Aceh di Malaysia. “Saat ini Ketua Masyarakat Aceh di Malaysia Datok Mansur sedang mempersiapkan berbagai syarat administrasi dan berkoordinasi dengan KBRI di Kuala Lumpur,” jelas Mualem. Rencananya, untuk tahap pertama, ada sekitar 1.500 warga Aceh di Malaysia yang akan dipulangkan ke Aceh. Baik laki-laki, perempuan maupun anak-anak. Mereka berasal dari kabupaten dan kota di Aceh. “Semua sudah matang dan kita siap action, hanya menunggu persiapan akhir, karena melibatkan dua negara sahabat yaitu, Indonesia dan Malaysia,” ucap Mualem. (b01)

Medan 110 Meninggal .... Saat menyampaikan perkembangan terkini, dr Mardohar mengatakan, dari 2.138 kasus tersebut, 706 orang sembuh, 110 meninggal dunia, dan 1.322 orang masih dirawat. “Mereka dirawat di rumah sakit maupun isolasi mandiri,” ujarnya. Sedangkan pasien dalam pengawasan (PDP) 3.024 kasus. “Dari kasus tersebut, 2.641 orang telah dibenarkan pulang, 112 orang meninggal dunia, dan 271 orang dirawat,” tuturnya. Sementara, update data Covid-19 Pemko Medan, Selasa (28/ 7) pukul 16:39 WIB, untuk pelaku perjalanan (PP) 2.040 kasus, dengan rincian 2.029 telah selesai dipantau dan 11 orang dalam proses pemantauan. Orang tanpa gejala (OTG) 3.529 kasus, dengan rincian 2.781 orang telah selesai dipantau dan 748 orang dalam proses pemantauan. Kemudian, orang dalam pemantauan (ODP) 1.306 kasus, dengan rincian 1.277 orang telah selesai dipantau dan 29 orang sedang dipantau. (m29)

Balita Tewas .... ditemukannya mayat itu mengatakan, peristiwa berawal usai mandi, korban pamit sama ibunya untuk bermain bersama temannya persis di bantaran Sungai Deli. “Tanpa sepengetahuan ibunya, korban terperosok ke Sungai Deli, tanpa ada yang menyaksikan,” tutur Sani. Korban hanyut terbawa arus deras Sungai Deli kawasan Pulo Brayan. Firdaus ditemukan warga mengapung di Sungai Deli Lingk. 29, Kel. Rengas Pulau. Sejumlah warga yang melihat ada balita hanyut, segera mengangkat jasad korban dan selanjutnya dievakuasi ke Rumah Sakit Deli Martubung. Setelah video penemuan balita hanyut viral di media sosial, akhirnya keluarga korban mendatangi Rumah Sakit Delima, sekaligus membawa pulang jasad korban ke rumah duka untuk dikebumikan. Kapolsek Medan Labuhan Edi Safari menyebutkan, jasad korban sudah dibawa oleh keluarganya untuk dukebumikan. “Hasil pemeriksaan dokter di RS Delima Martubung, korban murni terjatuh dan hanyut terbawa arus deras Sungai Deli dan ditemukan tak bernyawa lagi oleh warga di Kel. Rengas Pulau,” tuturnya. Menurut Kompol Edi Safari, tidak ada tanda-tanda bekas penganiayaan di tubuh korban, sehingga petugas sepakat korban tidak perlu diotopsi. (m27)

Reka Ulang .... dan terkendali,” sebutnya. Dijelaskan Kompol Rikki, peristiwa pembunuhan dua bocah itu terjadi di Jl. Brigjen Katamso Gg Usaha No. 2, Kel. Sei Mati, Kec. Medan Maimun. Korban Ikhsan Fatahillah dan Rafa Anggara. Rekonstruksi dipimpin Kanit Reskrim Polsek Medan Kota Iptu M Ainul Yaqin didampingi Panit I Reskrim Iptu AE Rambe. Tampak hadir Waka Polsek Medan Kota Iptu AW Nasution, Jaksa Chan Naibaho, Jaksa Haniya Azricu, penasihat hukum Ginting N Tampubolon, dan keluarga korban. Untuk memerankan korban dan ibu kandung korban yang menjadi saksi kasus itu, diperagakan oleh anggota Polsek Medan Kota dan pekerja harian lepas (Phl). Sedangkan tersangka Rahmadsyah diperankan langsung olehnya. (m10)

Johnny Depp .... skandal perselingkuhan antara Depp dan Amber Heard. “Saya sama sekali tidak berselingkuh dengan Amber saat ia masih menikah dengan Johnny. Ini benar-benar salah,” kata pria yang juga merupakan pendiri Tesla Motors itu dalam wawancaranya dengan New York Times, Senin (27/7/2020.. Dalam wawancara itu, pria berusia 49 tahun ini juga menanggapi beberapa isu lain, seperti saat Depp menyebut Musk sebagai “Mollusk” di pengadilan. “Ya, saya harap dia pulih dari situasi ini,” jawabnya singkat. Musk kemudian menanggapi rumor bahwa Depp pernah mengirim pesan ancaman akan memotong alat kelaminnya. “Jika Johnny ingin adu gulat, beri tahu saya,” katanya sambil bercanda. Selain itu, Musk membahas klaim soal dia memiliki hubungan ‘threesome’ dengan Heard dan Cara Delevingne. “Kami tidak memiliki hubungan threesome. Jadi saya pikir orang-orang yang memikirkan hal ini karena mereka cabul saja,” katanya. Sebelum mengakhiri wawancara, Musk kembali menekankan bahwa dia mulai berkencan dengan Heard setelah aktris itu berpisah dengan Depp. Dia juga menyarankan mantan pasangan yang sedang berhadapan di pengadilan itu untuk berhenti bermusuhan. “Untuk mereka berdua, saya hanya menyarankan mereka untuk mengubur permasalahan dan melanjutkan hidup mereka,” ujarnya. (new York times/m11)

Ada-ada Saja .... setempat. Namun dia terlalu banyak berkilah. Muak dengan alasan yang dibuat karena gagal dengan janji kampanye, warga lokal menyerbu kantor wali kota dan mendandani Santiz beserta penasihatnya, Luis Ton. Santiz mengenakan rok panjang hitam dan blus putih dengan sulaman bunga. Sementara Ton diberi gaun merah muda cerah dengan bintik putih. Dua pejabat itu kemudian diarak keliling kota selama empat hari penuh di depan para warga sambil memegang tanda bahwa mereka gagal menepati janji. Masih belum cukup dengan dipermalukan, Santiz dan Ton juga diharuskan menghentikan setiap pengguna jalan di perempatan, dan memohon donasi untuk menyelesaikan janji kampanyenya. Dalam wawancara dengan media setempat, Santiz menjelaskan bahwa sebenarnya hendak menyelesaikan proyek yang dia janjikan. Namun dananya tidak cukup. Dana sebesar 3 juta peso, sekitar Rp 2,1 miliar, yang dibutuhkan untuk membangun jaringan air bagi kota Huixtan ternyata diberikan pemerintah provinsi ke daerah lain. Warganet memuji inisiatif warga Huixtan dan menyatakan mereka hendak melakukan hal yang sama terhadap pemerintahan di wilayah mereka karena dianggap melanggar kampanye. (oc/m11)

WASPADA Rabu 29 Juli 2020

Hendra DS: 2021 Islamic Center Harus Dibangun MEDAN (Waspada): Pembangunan Islamic Center (IC) yang direncanakan di Jalan Rawe VII, Kelurahan Tangkahan, Kecamatan Medan Labuhan sudah diwacanakan 15 tahun lalu. Ironisnya, silih bergantiWali Kota Medan memimpin kota berpenduduk 2,5 juta jiwa ini, pembangunan Islamic Center tersebut tak kunjung terwujud. Maka, tak heran jika anggota Komisi IV DPRD Medan Hendra DS menyoroti lambatnya Pemko Medan dalam mewujudkan pembangunan Islamic Center di kawasan Medan Utara itu. Menurut Hendra DS, keberadaan Islamic Center sangat diperlukan untuk mewadahi kepentingan umat Islam, sebagai pemeluk agama terbesar di Kota Medan. Dia pun sudah sejak lama meminta Pemko Medan serius membangun Islamic Center. Tak main-main lagi, Hendra bahkan memberikan target bahwa Islamic Center harus segera dibangun pada 2021. “Kita minta 2021 harus segera dibangun. Itu sudah mangkrak 15 tahun, jadi harus segera,” kata Hendra DS Selasa (28/7/ 2020). Secara khusus, Islamic Center itu sudah dijadikan atensi oleh Hendra DS sejak zaman Abdillah sebagai Wali Kota Medan. Katanya, sejauh ini Pemko Medan baru mampu membebaskan 20 hektare lahan dari rencana 42 hektare lahan untuk pembangunan Islamic Center tersebut. “Pemko selama hampir 15

Waspada/Ist

HENDRA DS dan Bobby Nasution. tahun cuma bisa membuat akses jalan seadanya ke lokasi Islamic Center. Kita berharap wali kota yang baru bisa menyelesaikan pembangunannya dan bisa jadi kebanggaan orang Medan,” lanjut politisi Partai Hanura itu. Gayung bersambut, Bakal Calon Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution menaruh perhatian besar terhadap Islamic Center. Ini didasari kajian akan pentingnya fasilitas untuk pengembangan sumber daya manusia (SDM) di Medan, khususnya Medan Utara. Dalam rencana pembangunannya jika kelak didaulat menjadi Wali Kota Medan, Bobby akan fokus menyelesaikan pembangunan Islamic Center dalam tempo paling lama tiga tahun. Bagi Bobby, Islamic Center itu tak hanya bakal jadi wadah umat, namun diharap bisa

menciptakan peluang bangkitnya ekonomi masyarakat. “Bahkan kami ingin menjadikan Islamic Center ini sebagai kebanggaan Kota Medan. Bisa jadi landmark kita,” kata Bobby baru-baru ini. Hendra DS sendiri optimistis Bobby Nasution bisa menyelesaikan pembangunan Islamic Center bila kelak terpilih jadi Wali Kota Medan. “Kalau dia (Bobby) sudah jadi wali kota, kan dia tinggal bentuk tim khusus untuk penyelesaian IC. Dinas PU harus segera selesaikan akses jalan lingkar ke lokasi Islamic Center, Perkim bebaskan kekurangan lahan dan membangun fisiknya, selesai,” kata Hendra DS tegas. Rencana Bobby serius untuk membangun Islamic Center pun disambut banyak pihak. Termasuk dari kalangan Ormas Islam hingga kalangan milenial. (h01)

Reaktif Corona, 2 Tersangka Suap Di Sumut Tak ‘Dipajang’ KPK JAKARTA (Waspada): Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tak menampilkan ke publik dua tersangka kasus gratifikasi atau janji dari mantan Gubernur Sumatera Utara Gatot Pujo Nugroho. Alasannya, satu dari tersangka reaktif terkait virus corona dari hasil rapid test. Keduanya adalah mantan anggota DPRD Sumut Ahmad Hosein Hutagalung dan Mulyani. Ahmad Hosein dinyatakan reaktif corona. Dia akan dibawa ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati untuk penanganan lebih lanjut. “Kami sudah koordinasi dengan RS Polri untuk penanganan lebih lanjut,” ujar Pelaksana Tugas Juru Bicara Penindakan KPK Ali Fikri, di gedung KPK, Selasa (28/7).

Sementara untuk satu tersangka lain Nurhasanah, kata Ali, yang bersangkutan akan dijadwalkan ulang pemeriksaan, karena status yang bersangkutan reaktif corona sebelum tiba di Gedung Merah Putih KPK. “Sehingga KPK melakukan penjadwalan ulang pemanggilan yang waktunya akan kami informasikan lebih lanjut,” sebut Ali. Deputi Penindakan KPK Karyoto mengatakan, Ahmad Hosein dan Mulyani masingmasing akan menjalani masa penahanan di Rumah Tahanan Negara (Rutan) KPK Cabang Pomdam Jaya Guntur, dan Rutan Gedung Merah Putih KPK. “Dua tersangka ini ditahan selama 20 hari pertama terhitung mulai tanggal 28 Juli 2020 sampai dengan 16 Agustus 2020,”

Virus Covid-19 .... virus SARS-CoV-2 merupakan sebuah konspirasi. “Jadi, bukan berupa konspirasi. Kami mohon agar, semua pihak melihat apa yang terjadi di angka yang ada di seluruh dunia, dan kita betulbetul menjaga keamanan dan keselamatan anggota keluarga kita semuanya,” kata Wiku saat konferensi pers di Media Center, Graha BNPB, Jakarta, Selasa (28/7). Wiku mengimbau masyarakat untuk tidak lengah. Kondisi saat ini, dibuktikan dengan data yang riil dan yang dihadapi hampir seluruh negara di dunia. “Seperti yang kita lihat bersama, kasusnya semakin lama semakin meningkat, tidak hanya di Indonesia tapi di seluruh dunia, dan sudah banyak korban yang berjatuhan, banyak tenaga kesehatan yang gugur, bukan hanya di Indonesia tapi juga di tempat lain di dunia,” ujarnya. Wiku berpesan setiap individu, untuk membe-

Idul Adha .... Prof Dr Abdullah Syah MA, didampingi Sekretaris Umum Dr Ardiansyah MA, Selasa (28/7). Pada kesempatan itu, Ardiansyah mengatakan, umat Islam jangan berhenti apalagi jenuh dalam berdoa kepada Allah SWT, agar musibah pandemi Covid-19 ini berakhir. Ingatlah bahwa hanya kepada Allah kita menyembah dan kepada Allah kita mohon pertolongan. Dia juga mengimbau kepada segenap masyarakat, agar saling tolong menolong dan peduli sesama dalam membantu pemerintah memutus rantai penyebaran Covid-19 ini. Kepedulian dan kesadaran akan pentingnya mematuhi protokol kesehatan, menjadi kunci menjaga keselamatan jiwa (hifz an-nafs) dan sekaligus menjaga keselamatan orang lain. Merayakan Idul Adha, kata dia, sejatinya mengingatkan kita perjuangan keluarga Nabi Ibrahim AS dan kecintaannya terhadap keluarga. Kisah keluarga harmonis Nabi Ibrahim AS banyak diuraikan dalam ayat suci Alquran. Menurut Ardiansyah, MUI Sumut mengimbau kepada seluruh umat Islam untuk mengumandangkan takbir, tahmid, dan tahlil, serta zikir dan doa dalam menyambut Hari Raya Idul Adha 1441 H. Memperbanyak istighfar atas dosa dan maksiat yang dilakukan selama ini. (m22)

tutur Karyoto. Penetapan tersangka dan penahanan ini, terkait kasus dugaan korupsi persetujuan laporan pertanggungjawaban Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut tahun anggaran 20122014; persetujuan perubahan APBD Sumut tahun anggaran 2013-2014; pengesahan APBD Sumut tahun anggaran 20142015; dan penolakan penggunaan hak interpelasi pada 2015. Atas perbuatannya itu, para tersangka disangkakan melanggar Pasal 12 huruf a atau huruf b atau pasal 11 Undang Undang Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana telah diubah dengan Undang Undang Nomor 20 Tahun 2001 Jo. Pasal 64 ayat (1) dan Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP. (cnni)

rikan pesan yang baik kepada publik. Dia mengharapkan, siapa pun sebagai figur publik untuk menjaga dan menyampaikan pesan kepada masyarakat berdasarkan data dan informasi yang benar, dari sumber terpercaya. “Silakan bertanya kepada para pakar, agar informasinya bisa disampaikan kepada masyarakat, sehingga masyarakat bisa mengikutinya dengan baik,” kata Tim Pakar Satgas Penanganan Covid-19 itu. Kata dia, informasi yang disampaikan kepada masyarakat, diharapkan tidak memberikan bencana, tetapi manfaat kepada masyarakat yang mendengar. “Ini menjadi tugas kita bersama untuk bersatu melawan Covid-19, agar bangsa kita bisa selamat,” tutur Wiku. Satgas mencatat kasus baru, Selasa (28/7), berjumlah 1.748. Jumlah tertinggi teridentifikasi di DKI Jakarta dengan penambahan 409 kasus, Provinsi Jawa Timur 313, Jawa Tengah 185, Sulawesi Selatan 132, dan Jawa Barat 128. (cnni)


Medan Metropolitan

WASPADA Rabu 29 Juli 2020

A3

DPRD Nilai Fungsi Dinkes Ke RS Lemah MEDAN (Waspada): Panitia Khusus (Pansus) Covid19 DPRD Medan, mengaku geram. Karena kinerja dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19, khususnya Dinas Kesehatan (Dinkes) Medan sangat buruk. Sebab fungsi pengawasan Dinkes terhadap Rumah Sakit (RS) tidak berjalan. Sehingga sehingga masyarakat seringkali menjadi korban. Pernyataan itu terungkap pada Rapat Pansus Covid 19 DPRD Medan, Senin (27/7), dengan sejumlahpihakRSyangmenangani pasien Covid-19 dan pihak Ikatan DokterIndonesia(IDI),Senin(27/ 7). Rapat itu dihadiri Kadis Kesehatan Edwin Effendi. “Saya sangat kecewa atas kinerja dari Dinkes ini. Anda (Kadinkes) sangat tidak kooperatif dalam menjalankan tugas,” ujar Sudari, kepada Kadinkes Edwin Effendi. Dijelaskan Sudari, saat ini sejumlah RS di Medan yang memiliki laboratorium PCR, tidak memiliki standar yang sama atau yang memenuhi standar sesuai

yang ditentukan oleh Badan Kesehatan Dunia (WHO). “Apa metode yang dipakai oleh RS-RS ini? Apa sama? Apa Dinkes tahu itu? Apa Dinkes ada menyeragamkan metode di semua RS? Beberapa masyarakat ada melakukan test swab di laboratorium Polymerase Chain Reaction (PCR) di RS A dan hasilnya positif, tapi saat dia test swab di RS B hasilnya malah negatif. Nah, ini yang mana yang betul? Itu artinya metode yang dipakaitidaksama,makahasilnya pun tidak sama,” sebut Sudari. Dengan adanya kejadian seperti itu, saat ini masyarakat sudah banyak yang kehilangan

kepercayaan kepada pihak RS. Masyarakat pada akhirnya tidak lagi percaya, bahwa hasil laboratorium itu bisa dipertanggungjawabkan atau tidak. Anggota dewan lainnya Afif Abdillah, meminta Dinkes untuk melibatkan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Medan dalam GTPP Covid-19. Disebutnya, tidak dilibatkannya IDI dalam gugus tugas, adalah kekeliruan yang paling besar. Afif menekankan kepada pihak RS untuk terus meningkatkanpelayanannyakepadapara pasien, agar mata rantai Covid19diMedandapatsegeradiputus. Ke pihak berwajib Menjawab para wakil rakyat itu, Kadis Kesehatan Edwin Effendi, meminta agar masyarakat yang merasa ada kekeliruan dalam hasil test swabnya, melaporkan hal tersebut ke pihak yang berwajib. “Gak sembarangan mengeluarkan hasil laboratorium itu.

Kalau kira-kira ragu, bisa kok dipertanyakan. Masyarakat juga bisa membawa itu ke ranah hukum.Bisadilaporkanitu,”tutur Edwin. Sebelumnya, Direktur Utama RS USU Syah Mirsya Warli mengatakan, sejak resmi ditunjuk sebagai RS pertama yang dapat melakukan Laboratorium PCR Covid-19 di Sumut pada April 2020 lalu, mereka kewalahan dan mengalami penumpukan sampel Covid-19. Menurut dia, sampel yang sedemikian banyak, tidak diikuti dengan Sumber Daya Manusia (SDM) yang seimbang pula, sehingga waktu tunggu hasil pemeriksaan sampel cukup lama. “Kendala kami SDM, kami cuma punya 6 orang analis. Maksimal sampel yang kami keluarkan itu 400 sampel per hari, itu sudah kerja habis-habisan dengan waktu tunggu 1-3 hari. Dalam waktu dekat kami akan melakukan swab massal, gratis,” sebutnya. (h01) Waspada/Ist

Untuk Aktivitas Jual Beli

Rapat Pansus Covid-19 DPRD Medan bersama pihak RS, IDI, dan Kadis Kesehatan Medan, Senin (27/7).

Pemprovsu Siapkan Aplikasi Marketplace Untuk UMKM MEDAN (Waspada): Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu) menyiapkan aplikasi Marketplace. Hal ini untuk memudahkan pada pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) melakukan aktivitas jual beli. Wakil Gubernur Sumatera Utara (Wagubsu) Musa Rajekshah (Ijeck), mengungkapkan, dari rumah dinasnya, Senin (27/7). Saat itu Ijeck, menjadi keynote speaker ‘Government Roundtable Series Covid-19: New, Next, Post’ yang diadakan oleh MarkPlus.inc secara virtual. Wagubsu Ijeck mengatakan, aplikasi Marketplace disiapkan sebagai upaya pemulihan perekonomian di tengah pandemi Covid-19. Dengan begitu diharapkan pelaku UMKM bisa bertransaksi ataupun mencari pasar yang lebih luas. Tidak hanya Aplikasi Mar-

ketplace, jika memungkinkan, Pemprovsumut juga akan memfasilitasi ongkos kirim barang yang terjual. Juga memberikan pelatihan alih usaha kepada para pelaku UMKM, agar tetap kreatif dan produktif di masa pandemi Covid-19. Menurut Ijeck, saat ini di Sumut ada 48.891 UMKM yang terdampak pandemi Covid-19. Hal ini perlu terus didorong untuk berbisnis secara online atau daring (dalam jaringan). Meski begitu, jaringan internet di pelosok daerah juga perlu menjadi perhatian. “Ini PR (Pekerjaan Rumah) kita ke depan, agar UMKM bisa berbisnis secara online. Begitu juga dengan jaringan (internet) di pelosok desa kita,” ujar Wagub. Disampaikan Ijeck, untuk pulihkan perekonomian, Pemprovsu akan fokus pada bidang ketahanan pangan. Untuk itu,

Pemprov mengajak kabupaten/ kota agar bersama-sama membangkitkan potensi daerahnya masing-masing. “Kita akan fokus di bidang pertanian, perikanan, peternakan dan perkebunan. Karena kita harus siap ketahanan pangan di wilayah kita sendiri, mungkin juga kita bisa kirim ke provinsi lain,” ujar Wagub. Selain itu, pariwisata juga menjadi sektor yang harus diperhatikan.Padamasapandemi,sektor ini berdampak sangat besar. Kata Ijeck, Sumut memiliki banyak tempat wisata yang berpotensi besar menggerakkan perekonomian, terutama Danau Toba yang menjadi proyek strategis nasional. Berkontribusi 67 % Sementara itu, Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Sumut Wiwiek Sisto Widayat mengatakan, sektor UMKM ber-

Pelaksanaan Shalat Idul Adha

kontribusi sebesar 67 % pada perekonomian Sumut. BI juga melakukan survei kepada pelaku UMKM yang terdampak pandemi. Hasilnya, UMKM mengalami penurunan penjualan, akses pembiayaan sulit, lambatnya distribusi, kesulitan bahan baku serta produksi yang sedikit terhambat. MenurutWiwiek, ada beberapa strategi penguatan UMKM yang bisa dilakukan. Antara lain, digitalisasi penjualan atau pemasaran, digitalisasi pembayaran, serta alih usaha UMKM. Selain itu, prioritas pengembangan UMKM dapat dilihat dari sisi potensi masing-masing kabupaten/kota. “Pengembangan ekosistem bagi UMKM tujuannya untuk memperluas akses pasar, untuk itu, kita mencoba mendorong pasar melakukan penjualan secara online,” ujar Wiwiek. (m07)

Waspada/ME Ginting

Plt. Wali Kota Akhyar Nasution foto bersama dengan utusan Konsulat Jenderal Republik Indonesia di Karachi, Pakistan Ade Pranajaya di Rumah Dinas Wali Kota.

Plt. Wali Kota Medan:

Sister City Medan - Pakistan Harus Bermanfaat Bagi Masyarakat dalam beberapa bidang yang MEDAN ( Waspada): dapat memberikan manfaat Pelaksana Tugas (Plt)Wali Kota bagi masyarakat masingMedan Akhyar Nasution, masing kota. Layaknya seperti mengapresiasi dan menyamkakak dan adik kami berharap but baik penjajakan hubungan kerjasama antara Kota Medan Medan dan Karachi dapat dengan Kota Karachi, Pasaling menyokong satu sama lain,” ucap Akhyar. kistan. Apresiasi itu disampaikan Sebelumnya, Ade PranaAkhyar Nasution, saat mejaya, yang merupakan Staf of nerima utusan Konsulat JenEconomic Affairs and Inforderal Republik Indonesia di mations & Social Cultural Karachi, Pakistan Ade PranaAffairs Konsulat Jenderal Republik Indonesia di Karachi jaya, di Rumah Dinas Wali ini mengatakan, Sister City Kota, Selasa (28/7). akan mempermudah proses Direncanakan, kerjasama kerja sama antara Kota Mebidang perdagangan, pendan dengan Karachi. ”Kita didikan, sosial budaya dan juga Waspada/ME Ginting pariwisata ini diawali dengan Plt.Wali Kota Medan Akhyar Nasution menyerahkan buku profil harapkan dengan adanya kerja pembentukan Sister City Me- tentang Kota Medan ke Konsulat Jenderal RI di Karachi, Pakistan. sama ini, perekonomian kedua kota ini akan meningdan-Karachi. Hal ini didukung dengan rencana penerbangan langsung antara Karachi dan kat,” tambahnya. Ade juga mengungkapkan rasa apresiasi atas penerimaan Medan. Penjajakan yang dilakukan oleh pihak Konsulat Jenderal yang baik dari Pemko Medan mengenai penjajakan ini. Ade Republik Indonesia di Karachi ini disambut baik oleh Plt. Wali berharap penjajakan ini akan berlanjut ke arah teknis pembentukan Kota Medan Akhyar. Dia mengatakan hubungan kerja sama Sister City kedua belah pihak. “Alhamdulillah, terima kasih saya ucapkan kepada Bapak haruslah bermanfaat, tidak saja bagi kedua belah pihak, tapi juga bagi masyarakat. Termasuk dalam bidang perekonomian. Plt Wali Kota Medan dan seluruh jajaran karena telah menerima “Pemko Medan sangat menyambut baik penjajakan penjajakan ini dengan baik. Kedepannya diharapkan koordinasi kerjasama dalam bentuk Sister City antara Medan dan Karachi. di antara Kota Medan dan Kota Karachi dapat berlangsung Hubungan kerjasama ini akan lebih memberikan manfaat antara lancar hingga terjadi kesepakatan Sister City nantinya,” ucap kedua belah pihak. Setelah terjalin nanti, kita akan jajaki kerjasama Ade. (m26)

Umat Islam Diingatkan Jalankan Protokol Kesehatan Dengan Ketat MEDAN (Waspada): Umat Islam diingatkan untuk menjaga diri masing-masing dalam melaksanakan Shalat Idul Adha. Yakni dengan menjalankan secara ketat protokol kesehatan. Itu dilakukan untuk mencegah penularan Covid-19, dan demi kemaslahatan umat Islam. Pernyataan itu disampaikan Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 SumutWhiko Irawan, Senin (27/7). Imbauan disampaikan sekaitan dengan akan tibanya Hari Raya Idul Adha 1441 H, yang jatuh pada tanggal 31 Juli 2020. DisebutkanWhiko, Kementerian Agama (Kemenag) dan Majelis Ulama Indonesia (MUI) telah mengeluarkan aturan dan fatwa dalam merayakan Idul Adha. Aturan dan fatwa itu

bukan saja untuk pelaksanaan Shalat Id, tapi juga terkait dengan penyembelihan hewan kurban. Mengacu pada itu, kata Whiko, GTPP Covid-19 Sumut meminta Salat Idul Adha dijalani dengan protokol kesehatan yang ketat. ‘’Karena tujuannya untuk melindungi nyawa dan jiwa umat,” katanya. Kemenag sendiri telah menerbitkan Surat Edaran (SE) No.15 Tahun 2020 tentang Panduan Penyelenggaraan Kegiatan Keagamaan di Rumah Ibadah. Dalam SE tersebut Kemenag meminta petugas melakukan dan mengawasi penerapan protokol kesehatan. Kemudian membersihkan dan mendisinfektan tempat pelaksanaan ibadah, membatasi jumlah pintu keluar/masuk dan menyediakan fasilitas protokol kese-

hatan. Kemudian, petugas penyelenggara juga harus menyediakan alat pengecekan suhu badan. Bila ditemukan jemaah dengan suhu lebih dari 37 derajat celcius, tidak diperkenankan memasuki area pelaksanaan. Selanjutnya menerapkan pembatasan jarak antar jemaah. Tidak menjalankan kotak amal, membawa sajadah sendiri, menjaga kebersihan tangan. Terakhir, petugas mengimbau agar anak-anak dan lanjut usia tidak mengikuti salat Idul Adha. Sedangkan untuk penyembelihan hewan kurban, GTPP Covid-91 Sumut meminta juga diselenggaranan dengan mematuhi protokol kesehatan. Seperti saling menjaga jarak, menghindari kerumunan dan berkoordinasi dengan peme-

rintah setempat. Panitia kurban juga harus dalam keadaan sehat, menggunakan masker, pakaian lengan panjang dan sarung tangan. Disebutkan Whiko, panitia kurban diminta bekerja sama dengan rumah potong hewan dengan menjalankan Fatwa MUI No. 12/2009 terkait standar sertifikasi penyembelihan aman. Seluruh peralatan sebelum dan sesudah digunakan, harus dibersihkan dan disterilisasi, serta menggunakan sistem satu orang satu alat dalam menyembelih hewan kurban. Kemudian, kata Whiko, pelaksanaan penyembelihan hewan kurban harus aman dan nyaman. Sedangkan prosesnya harus sesuai dengan ketentuanketentuan yang diterbitkan GTPP Covid-19 Sumut. (m07)


Medan Metropolitan DPO Pencuri Rp1,6 M Milik Pemprovsu Dibekuk

WASPADA

A4

MEDAN (Waspada): Sat Brimob Poldasu membekuk tersangka pencuri uang milik Pemprovsu senilai Rp1,6 miliar setelah diburon (DPO) sekira 10 bulan. Tersangka berinisial TP, warga Jl. Menteng ditangkap Tim Elang Sat Brimob di kawasan Jalan Menteng, Medan, Senin (27/7) malam. Dansat Brimob Poldasu Kombes Pol. Abu Bakar Tertusi melalui Lakhar Kasi Intel Kompol Heriyono, Selasa (28/7) menyebutkan, penangkapan terhadap TP setelah memperoleh informasi keberadaan DPO pelaku pencurian uang di kantor gubernur Sumut itu berada di kediamannya Jl. Menteng, Medan, Senin sekira pukul 17:00. Selanjutnya tim dipimpin Panit Opsnal Seksi Intel Sat Brimob Poldasu Ipda Heri Suhartono melakukan penyelidikan. “Namun saat itu tersangka tidak beradadikediamannya,”ujarnya. Tim kemudian melakukan pengintaian disekitar Jl. Menteng. Hasilnya, sekira pukul 21:30 tersangka terlihat me-

Waspada/Ist

DPO pencuri uang milik Pemprovsu ditangkap Sat Brimob Poldasu, kemarin. lintas.di lokasi, sehingga langsung dikejar dan dibekuk. Heriyono mengatakan, saat dilakukan interogasi, TP mengakui terlibat mencuri uang milik Pemprovsu di kantor

Gubsu senilai Rp1,6 miliar lebih, Senin (9/9/2019). Perannya sebagai driver dan juga otak pelaku. “Tersangka mengaku memperoleh Rp300 juta dari hasil

kejahatannya. Uang itu digunakannya untuk berobat di Penang, Malaysia karena dia ada memiliki riwayat penyakit,” sebutnya. Selain itu, kata Heriyono,

TP juga mengaku terlibat kasus pencurian uang Rp130 juta yang pernah terjadi di kawasan kampus Universitas Sumatera Utara (USU). Dari aksi kejahatan itu, pelaku mengakui mendapatkan hasil Rp20 juta. Selanjutnya DPO pencurian uang Pemprovsu itu dibawa ke Mapolrestabes Medan bersama barang bukti berupa uang tunai Rp653 ribu, sebuah dompet, ATM BRI, tiga SIM yakni A, B dan C, kartu berobat RS Columbia Asia dan KTP. Kasus pencurian uang Rp1,6 miliar di parkiran kantor gubernur Sumut terjadi usai ASN Pemprovsu M Aldi Budianto, 40, bersama Phl di Biro Perbekalan Indrawan Ginting, 36, mengambil uang dari Bank Sumut Jl. Imam Bonjol, Senin 9 September 2019. Uang itu kemudian diletakkan di bagasi belakang mobil. Setibanya di halaman parkir kantor gubernur Sumut Jl. Diponegoro, keduanya meninggalkan mobil untuk shalat Ashar. Namun usai shalat keduanya terkejut karena kunci mobil telah rusak. Saat di cek uang Rp1,6 miliar yang baru diambil tela hilang. Sedangkan tersangka TP masuk daftar pencarian orang dengan No: DPO/758/RES.1.8/ 2010/Reskrim.(m10)

Dua Warga Minta Keadilan Atas Kasus Penganiayaan MEDAN (Waspada): Sozano Waruwu alias Soza dan Faobaziduhu Waruwu alias Ama Heni, keduanya warga Kab. Nias, meminta keadilan atas kasus penganiayaan yang mereka laporkan ke Polres Nias. Pasalnya, laporan mereka atas dugaan penganiayaan dilakukan Kepala Desa (Kades) Hilihambawa Kec. Botomuzoi, Kab. Nias, berinisial SW alias AK sampai saat ini belum ada tindak lanjut proses hukumnya dari Polres Nias. Sementara di sisi lain, Soza

dan pamannya Faobaziduhu Waruwu alias Ama Heni juga dilaporkan oleh SW. Keduanya telah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan penganiayaan. Bahkan, paman dan ponakan itu kini telah menjalani persidangan sebagai terdakwa di Pengadilan Negeri (PN) Gunung Sitoli. Untuk itu, Soza melalui kuasa hukumnya Marthin Anugerah Halawa SH, dan Jon Efendi Purba SH, MH, meminta agar penyidik Polres Nias adil dalam menangani kasus

tersebut. “Kades (SW) melapor pada 7 Juni 2020. Sedangkan klien kami (Soza) melapor tanggal 8 Juni 2020. Sama-sama kasus penganiayaan, tapi klien saya langsung ditangkap 11 Juni 2020 dan perkaranya sudah sampai di pengadilan tak sampai sebulan. Ini ada apa ? Seharusnya Polres Nias adil dan tidak memihak kepada Kades. Kita minta Polres Nias segera menetapkan SW sebagai tersangka,” ujar Jon Efendi Purba kepada wartawan di Medan, Minggu (26/7).

Waspada/Ist

Satu rumah di Pesantren Darul Arafah yang terbakar.

Enam Rumah Terbakar MEDAN (Waspada): Lima rumah di Jl. KL Yos Sudarso, Lingkungan II, Lorong V, Kelurahan Pulo Brayan Kota, Medan Barat, Senin sore (27/7) terbakar. Menurut warga, asal api dalam penyelidikan polsisi. “Dugaan sementara akibat korsleting listrik ,” kata HariYudistira ,37, warga setempat yang menyaksikan peristiwa tersebut. Petugas Unit Reskrim Polsek Medan Barat tengah menyelidiki peristiwa itu. Menurut Eldin Jubaidi ,52, Kepala Lingkungan II, tidak ada korban jiwa maupun korban luka dalam kejadian ini. “Kerugian ditaksir mencapai Rp500

juta,” katanya.Ia menyebutkan, rumah yang terbakar masingmasing merupakan milik Julhamsyah ,50, Novianti ,35, Yusmi ,45, Nurasyiah ,60, dan Umiah ,50. Seluruhnya merupakan warga Lingkungan 2, Kelurahan Pulo Brayan Kota. Untuk kepentingan penyelidikan, pihak kepolisian telah memasang garis polisi dan mengamankan sejumlah barang bukti dari lokasi kebakaran. Sementara sehari sebelumnya, satu rumah di areal Pesantren Darul Arafah Raya Jl. Berdikari, Desa Lau Bakeri, Kec. Kutalimbaru, terbakar, Senin (27/7). Kapolsek Kutalimbaru AKP

H Surbakti mengatakan, kebakaran di lokasi sudah berhasil diredakan oleh petugas pemadam kebakaran. “1 unit rumah (ludes) terbakar,” ujarnya kepada wartawan. AKP Surbakti menjelaskan, dari hasil penyelidikan pihak kepolisian, dugaan sementara kebakaran dipicu oleh hubungan arus pendek listrik. “Untuk korban (jiwa maupun luka-luka) tidak ada,” katanya. Kebakaran terjadi sekitar pukul 10:30 WIB. Kobaran api melahap sebuah bangunan terbuat dari kayu yang berada di bagian depan areal pesantren. (m25/h03)

Agar laporan Sozu dengan Nomor: STPLP/193/VI/2020/ NS ditindaklanjuti, Jon Efendi membuat pengaduan masyarakat (dumas) ke Kapolda Sumut tanggal 12 Juli 2020. Adanya dumas tersebut, membuat Kasat Reskrim Polres Nias Iptu Martua Manik langsung mengirim Surat Pemberitahuan Perkembangan Hasil Penyidikan (SP2HP) ke keluarga Soza pada 24 Juli 2020. Dijelaskannya, penyidik Polres Nias juga sudah melakukan pemeriksaan saksi yang meringankan 7 orang. Mereka semua merupakan saudara sepupu dari terlapor. “Hal ini melanggar Pasal 168 KUHAP. Seharusnya, penyidik melakukan pemeriksaan terhadap saksi yang ada diTKP. Kami juga minta penyidik untuk menambahkan Pasal 2 ayat (1) UU Darurat Nomor 12 Tahun 1951, terhadap laporan klien kami. Karena dari pinggang terlapor didapati senjata tajam (pisau),” tutur Jon Efendi. Dia berharap, agar Kapolda Sumut dan Kapolres Nias menindaklanjuti laporan kliennya,

serta segera dilakukan sidik terhadap SW. Pasalnya, kata Jon, hukum materil sudah duduk dan biarkan hukum formil ditentukan oleh pengadilan. Terpisah, Kasat Reskrim Polres Nias Iptu Martua Manik saat ditanya terkait kasus tersebut via telepon seluler, menyarankan wartawan harus terlebih dahulu konfirmasi kepada Perwira Penghubung (Pabung) Humas Polres Nias. “Di sini kan masih ada pimpinan kita, Kapolres. Jadi saya tidak memiliki kapasitas untuk menjawab pertanyaan itu. Silahkan ke Pabung Humas saja ya, nanti saya kirim nomor nya,” sebutnya. Sementara itu, Pabung Humas Polres Nias Bripka Restu Gulo mengaku, tidak mengetahui kasus tersebut. “Kasus kepala desa yang mana itu. Itu daerah mana soalnya besar di Nias ini. Gini saja tolong dikirimkan datanya biar saya cek,” ujarnya. Namun, setelah dikirim wartawan datanya, Restu Gulo tidak menjawab lagi hingga berita ini diturunkan. (m15)

Kodim 0201/BS Lakukan Rapid Test MEDAN (Waspada): Seluruh satuan Kodam I/BB harus melakukan upaya-upaya massif mengatasi pandemi Covid-19 di wilayah masing-masing termasuk ke arah dalam yakni satuan sendiri. Demikian diungkapkan Dandim 0201/BS, Letkol Inf. Agus Setiandar S.I.P pada saat pelaksanaan rapid test di Aula Makodim 0201/BS Jl. Pengadilan No. 8 Medan. Senin (27/7). Dandim 0201/BS, Letkol Inf. Agus Setiandar mengatakan, kegiatan ini menindaklanjuti intruksi Pangdam I/BB, Mayjen TNI Irwansyah.”Atas dasar itulah pagi ini kita melaksanakan rapid test di lingkungan Kodim 0201/BS bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kota Medan untuk mengantisipasi kemungkinan anggota terpapar virus corona,” katanya. Saat ini, ada sebanyak 200 prajurit Kodim 0201/BS termasuk dirinya mengikuti rapid test dengan mengutamakan protokoler kesehatan. Kegiatan ini bertahap di laksanakan, dengan harapan seluruh personil wajib rapid test tersebut. Dinas Kesehatan menurunkan petugas dari Puskesmas Darusalam dan Glugur Kota, masing-masing puskesmas menurunkan dua orang petugas yang dilengkapi dengan pakaian APD (Alat Pelindung Diri). Pengecekan rapid test diawali mulai dari Letkol Inf. Agus Setiandar S.I.P, dilanjutkan para perwira beserta staf Makodim 0201/BS, para Danramil dan juga para Babinsa jajaran Kodim 0201/BS.(h03)

hukumannya. Sebelumnya dalam kesaksian petugas polisi yang menangkap terdakwa menyebutkan, bahwa Muhammad Fadli tertangkap tangan setelah Bus Kurnia yang ditumpanginya sampai di Jl. Gagak Hitam pada 16 Desember 2019. Dari tangannya polisi menyita 200gram sabu dalam plastik putih yang disimpan dalam tas sandang warna Coklat.”Dari pengakuannya terdakwa akan mengantarkan sabu tersebut ke Padang, dan bila berhasil mendapat uang Rp130 Juta. Dari uang tersebut terdakwa mendapat untung Rp40 Juta,”ucap KellyWahyudi dan Mahyudin saksi polisi dari Ditresnarkoba Poldasu. Dalam berkas dakwaan JPU Rahmi Shafrina juga dijelaskan, terdakwa akan menjual sabu itu kepada seseorang bernama Feri (DPO). Atas perbuatannya, terdakwa diancam pidana dalam Pasal 112 (2) UU RI No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. (m32)

Waspada/Ist

Personel Jahtanras Polrestabes Medan saat menggerebek lokasi judi mesin ikan di Jl. Berlian Sari Delitua.

Judi Tembak Ikan Berlian Sari Digerebek Empat Orang Diamankan MEDAN (Waspada): Jahtanras Polrestabes Medan menggerebek lokasi judi mesin ikan di Jl. Berlian Sari, Kec. Delitua dan mengamankan empat orang dari tempat kejadian perkara (TKP). Dua dari empat dijadikan tersangka yakni O, 32, warga Jl. Penerbangan Alam Baru, Kec. Medan Tuntungan dan S, 22, warga yang sama. Sedangkan yang menjadi saksi N, 21, teman kasir kebetulan ada di TKP, warga Jl. Penerbangan Alam Baru, Kec. Medan Tuntungan dan Y, 28, warga Jl. Ika Kabanjahe. Kasat Reskrim Kompol Martuasah Tobing melalui Kanit Jahtanras Iptu Yunan kepada wartawan, Selasa (28/7) mengatakan, penggerebekan ini berawal dari laporan warga yang resah adanya permainan judi mesin ikan di Jl. Berlian Sari Delitua. Menindaklanjuti informasi itu, Sabtu (25/7) malam, personel Jahtanras Polrestabes Medan

melakukan penyelidikan ke lokasi Barus bilyard Jl. Berlian Sari, Kec. Deli Tua Begitu sampai dilokasi personel melihat ada kegiatan judi mesin ikan dan melihat seorang yang tidak di kenal sedang melakukan permainan judi mesin ikan yg ada di Barus Bilryad. Polisi berpakain preman kemudian mengamankan beberapa orang yang di duga melakukan permainan judi jenis mesin ikan selanjutnya di bawa kekomando Sat Reskrim Polrestabes Medan guna proses selanjutnya. “Hasil penyelidikan dari empat orang yang diamankan dua dinyatakan sebagai tersangka dan proses lanjut. Sedangkan dua lagi sebagai saksi,” kata Iptu Yunan. Dari tersangka disita barang bukti 3 mesin ikan, uang Rp285. 000, 3 buah chip dan 1 lembar catatan Argo dan uang keluar. (m25)

Simpan Eskstasi, Oknum Pegawai LP Terancam Pecat MEDAN (Waspada): Pegawai Lambaga Permasyarakatan (LP) Langsa, Aceh Hafidz Syahputra, diseret ke Pengadilan Negeri (PN) Medan, Senin (27/7) sore. Terdakwa diadili karena memiliki narkoba jenis pil ekstasi. Ia disidangkan bersama rekannya seorang wiraswasta, Hardi Gunawan. Dalam dakwaan Jaksa Penuntut Umum ( JPU) Tri Chandra, dijelaskan, Hafidz datang ke Medan bertemu Hardi Gunawan pada 10 Februari 2020. Hafidz Syahputra selaku Aparatur Sipil Negara (ASN) di Departemen Hukum dan Hak Asasi Manusia (Depkumham) menginap di kamar 221 Hotel 511, Jl. Pemuda Kel. Aur Kec. Medan Maimun. Kamar hotel itu disewa oleh Hardi Gunawan. “Selasa 11 Februari 2020 sekira jam 16.00, kedua terdakwa berencana pergi ke tempat hiburan malam dan akan menggunakan pil ekstasi. Sehingga kedua terdakwa mengumpulkan uang masing-masing sebesar Rp600 ribu, total Rp1.200.000,” ujar JPU di hadapan majelis hakim diketuai Mian Munthe. Kemudian, Hardi Gunawan ke luar dari

kamar hotel tersebut membeli pil ekstasi ke Jl. Mangkubumi, Medan Maimun. Selang 20 menit kemudian, Hardi Gunawan kembali ke kamar hotel tersebut dan memberikan pil ekstasi sebanyak 8 butir kepada Hafidz Syahputra. Barang haram itu disimpan Hafidz Syahputra di dalam tas kecil warna coklat miliknya. “Tak lama kemudian, kedua terdakwa ditangkap oleh petugas Sat Res Narkoba Polrestabes Medan. Dari tas kecil warna coklat, ditemukan barang bukti berupa 8 butir pil ekstasi, “ tandas Tri Chandra. Menurut JPU, kedua terdakwa tidak memilik izin dari pihak yang berwenang dalam memiliki, menyimpan, menguasai atau menyediakan narkotika jenis pil ekstasi/inex tersebut. Selanjutnya, keduanya beserta barang bukti dibawa ke Polrestabes Medan guna diproses lebih lanjut. “Perbuatan kedua terdakwa sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam Pasal 112 ayat (1) jo Pasal 132 ayat (1) Undang-undang Nomor 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika,” pungkas JPU. (m32)

Polisi Bongkar Kasus Prostitusi Di Hotel Seorang Mucikari Ditangkap MEDAN (Waspada): Polisi mengungkap kasus prostitusi di Hotel Polonia Medan. Seorang wanita diduga mucikari bersama korban dan saksi diamankan. Mereka yang ditangkap wanita, R, 52, mucikari, warga Jl. Sei Muara Medan, S, 29, warga Jl.Waringin, Medan merupakan korban dan seorang saksi, I, 34, warga Jl. Setia Luhur Medan. Kasat Reskrim Kompol Martuasah Tobing melalui Kanit Jahtanras Iptu Yunan kepada wartawan, Selasa (28/7) mengaWaspada/Ist takan, pengungkap kasus dugaan prostitusi di Hotel Polonia Polisi mengamankan tiga wanita diduga terlibat prostitusi. Medan ini bermula saat tim mendapat informasi, Jumat (24/7) di Hotel perempuan dan digiring ke Mako Sat Reskrim Polonia Medan ada seorang mucikari yang Polrestabes Medan guna proses selanjutnya. sedang melakukan transaksi prostitusi. Selain mengamankan ketiga wanita, petugas “Mendapat informasi itu, tim bergerak ke juga menyita barang bukti di antaranya, 2 unit lokasi dan mendapati beberapa orang yang tidak ponsel dan uang tunai Rp800 ribu diduga hasil di kenal di duga sedang melakukan transaksi prostitusi. “Kita sedang mendalami kasus ini, pronstitusi di hotel tersebut,” jelasnya. ketiganya sedang diperiksa,” jelas Iptu Yunan. Petugas selanjutnya, mengamankan tiga (m25)

Ayah Cabuli Dua Putri Kandung

Fadli Jadi Kurir Sabu Untuk Biaya Sekolah Anak MEDAN ( Waspada): Terdakwa kasus kepemilikan sabu seberat 200 gram, Muhammad Fadli, mengakui perbuatannya di hadapan Ketua Majelis Hakim, Mian Munte. Warga Tgk Dusun Di Awe Desa Blang Weu Panjoe Kec. Blang Mangat, Kota Lhokseumawe, Aceh itu, menerangkan ia terpaksa menjadi kurir sabu lantaran tergiur upah besar dan butuh uang untuk membiayai sekolah anak. “Benar pak hakim, saya mengakuinya,” kata terdakwa saat diminta hakim menanggapi kesaksian polisi yang menangkapnya, dalam sidang online di Ruang Cakra 2 Pengadilan Negeri (PN) Medan, Selasa (27/7). Ia menuturkan, terpaksa melakukan pekerjaan sebagai kurir sabu antar provinsi karena kebutuhan ekonomi dan juga perlu uang untuk membiayai sekoah anaknya. “Saya terpaksa pak,” ucapnya.Di akhir keterangan, ia juga memohon agar penuntut umum dan hakim bisa mengurangi masa

Rabu 29 Juli 2020

Waspada/Rama Andriawan

Terdakwa saat menjalani sidang online di Ruang Cakra 2 PN Medan.

MEDAN (Waspada): Polres“Tersangka sudah ditahan,” tabes Medan mengamankan kata Kasat Reskrim Polrestabes ayah yang mencabuli dua putri Medan Kompol Martuasah kandungnya yang masih dibawa Tobing.Dijelaskan, dari hasil umur. pemeriksaan tersangka yang Tersangka MBM, 42, warga seharinya bekerja sebagai penMedan bekerja sebagai penjaga jaga malam ini sudah berulang malam ditahan di Reskrim.Unit kali melakukan perbuatannya Perlindungan Perempuan dan terhadap kedua putri kandungAnak (PPA) Polrestabes Medan. nya yakni N, 10 dan K, 9. Infomasi di Polrestabes “Ayah kandungnya tersebut Medan, Selasa (28/7), aksi bejat sejak 2 tahun yang lewat tersangka ini terbongkar setelah melakukan perbuatan cabul istrinya memergokinya berbuat yang dilakukan pada saat ibu mesum dengan salah seorang kandungnya tidak berada di anaknya, Minggu (26/7) sore. rumah,” jelas Tobing. Sang ibu berinisial SF, 33, Akibat perbuatannya terdibuat tercengang dengan apa sangka dipersangkakan Pasal Waspada/Ist yang dilihatnya. Sontak, SF Tersangka yang diamankan di 82 ayat (1),(2) Jo Pasal 76 E dari berteriak dan memaki-maki Polrestabes Medan. UU RI No.35 Tahun 2004 suaminya. Setelah berembuk tentang Perubahan atas UU RI dengan keluarga, pria amoral itu akhirnya diseret No.23 Tahun 2002 Tentang Perlindungan Anak ke Polrestabes Medan untuk mempertanggungdengan ancaman hukuman 15 tahun kurungan jawabkan perbuatannya. penjara. (m25)


A5 Rabu, 29 Juli 2020

WASPADA

Iklan Mini

AUTOMOTIVE

Ukuran

Terbit 1

5 Free 1 = 6

10 Free 4 = 14 20 Free 10 = 30

1cm (1-4 Baris)

22.000

Rp. 110.000

Rp.

220.000

Rp.

440.000

2 cm (4-7 Baris)

33.000

Rp. 165.000

Rp.

330.000

Rp.

660.000

LEBIH EKONOMIS

3 cm (7-10 Baris)

44.000

Rp. 220.000

Rp.

440.000

JIKA SEBULAN

4 cm (10-13 Baris)

55.000

Rp. 275.000

Rp.

550.000

Rp. 880.000 Rp. 1.* 220.000 FREE koran 1 bln

6 cm

121.000

Rp. 605.000

Rp. 1.210.000

Rp. 2. *540.000 FREE koran 1 Bln

8 cm

137.500

Rp. 687.500

Rp. 1.375.000

Rp. 2.* 870.000 FREE koran 1 bln

6x 8,5 cm

165.000

Rp. 825.000

Rp. 1.650.000

Rp. 3. *420.000 FREE koran 1 bln

PAKET HAR GA HARGA

PENERBIT AN PENERBITAN

PROPERTY

Hubungi :

DO RE M I J OK M OBI L JL. S. PARMAN BLOK DD NO. 3-4 (DEPAN SEKOLAH ST. THOMAS 2 MEDAN) TELP. 061-452 2123, 0812 6550123, 061-6639123 JL. MAKMUR NO. 10 A. MEDAN (MASUK DARI JL. ADAM MALIK/JL. KARYA) TELP. 061-6639123, 6636123, 08126550123 JL. AH. NASUTION IG: doremi_jokmobil

DI J U AL RU M AH Jalan Sembada XVII No.8 Komplek Koserna Medan, 1 1/2 Lantai, Luas tanah 259 m2, 4 Kamar Tidur, 2 Kamar Mandi (SHM) Hubungi : WA : 0 8 1 3 6 1 4 5 6 5 7 5 HP P.. : 0 8 5 2 7 6 9 1 4 3 4 9 082167551019

Ingin Mobil Anda Cepat Terjual? Pasang iklan di H a ria n U m um

WASPADA

ALAT MUSIK

SERVICE KONSTRUKSI

PRIMA SERVICE

DI J U AL RU M AH Jalan Sembada XVII No.2, 1 Lantai, Luas tanah 237 m2, 3 Kamar Tidur, 1 Kamar Mandi Hubungi : WA : 081361456575 HP P.. : 0 8 5 2 7 6 9 1 4 3 4 9 082167551019

WC Tumpat – Sedot WC Saluran Air

0821 6210 8888 0853 7097 8888

191456

Kirim Format Iklan Anda Dalam Bentuk JPEG Atau Ai

RUMAH DIJUAL (TP) SHM,LT/LB :496M2/225M2 4 KT (AC), 1 KP,3 KM, Garasi Jl Suka Menang No 12 STM Atas /Ujung Kel sukamaju, Medan. Pemukiman Muslim. Hrg Rp 2,1 M. Hub : 082163239606

E-mail: iklanminiwaspada@yahoo.co.id

191583

TERCECER

HILANG BPKB Nopol : BK 2406 AFQ Noka: MH31PA004FK892399 a/n: Ozui Telaumbanua TELAH TERCECER Satu Lembar Surat Sebidang tanah SK Camat Sunggal No 593.83/1228/1994. Desa Tanjung Gusta Kec Sunggal. Kab Deli Serdang atas nama SR LINA PANE 191597

MINI & EFEKTIF IKLANKAN PRODUK ANDA

WASPADA

TERCECER/HILANG Telah Tercecer sebuah surat tanah & bangunan atas nama Mangatas Hamonangan Purba (Simamora) dengan luas 15 x 27,5 yang berlokasi di Jalan Madio Utomo No 105 Kelurahan Tegal Kec Medan Perjuangan 191600

TELA TERCECER/ HILANG Surat pernyataan ahli waris dari Alm M Noor Sahaja an Tetty Muharni/Mhd Hasan/ M Rayhan/ M Fadhly. Hub: 081375212721 (tetty)

HILANG/TERCECER “Salinan Akte Dengan Ganti Rugi dan Kuasa tertanggal 20 Agustus 2014 Nomor : 51 yang dibuat dihadapan Muhammad Indra, SH. Notaris di Kota Medan. Hilang/tercecer disekitar Kelurahan Nelayan Indah, Kecamatan Medan Labuhan

TERCECER Asli Surat Pelepasan Hak dan Ganti rugi tanah diterbitkan Camat Pancur Batu Drs Herman Sinar Ginting Reg No : 593/635/1995 tgl 18-10-1995 an Rata Elita Br Sembiring.Alamat Jl Karya Desa Baru Kec Pancur Batu, hilang pd Februari 2008 di Desa Baru Pancur Batu, yang mendapat asli srt tsb hrp kembalikan kepada Djendar Ginting No Hp 081262506715 tdk dituntut akan diberikan hadiah sepantasnya 191599

191598

Iklankan Produk Anda Disini...!! Murah & Berkualitas Raih Sukses Bersama Kami...

191596

SENIN - JUMAT: 08.00 - 16.30 SABTU: 09.00 - 16.00 *Minggu & Hari Libur Nasional (Tutup)

061 - 457 6602 iklanminiwaspada@yahoo.co.id

UDA Tandatangi Kerjasama Dengan DPP FERARI MEDAN (Waspada): Universitas Darma Agung (UDA) menandatangani kerjasama dengan Dewan Pimpinan Pusat Federasi Advokat Republik Indonesia (DPP FERARI) dalam bidang Tri Dharma Perguruan Tinggi Dan Pendidikan Khusus Profesi Advokat di kampus tersebut, beberapa waktu lalu. Seperti diketahui bila tujuan kerjasama ini adalah untuk saling memanfaatkan potensi dan kemampuan para pihak dalam mengandalkan Tri Dharma Perguruan Tinggi Dan Pendidikan Khusus Profesi Advokat (PKPA) serta pendidikan hukum yang berhubungan dengan tugas dan kewajiban para pihak dan yang berkaitan dengan kompetensinya.

Dalam sambutannya Rektor UDA Dr. Jaminuddin Marbun SH MHum mengatakan bahwa advokat adalah salah satu penegak hukum yang berfungsi memberikan keadilan kepada setiap masyarakat. Dengan adanya kerjasama antara UDA dengan DPP FERARI akan dapat menghasilkan sarjana hukum yang berkualitas dari FH UDA, mengingat saat ini setiap mahasiswa harus mempunyai keahlian khusus yang dapat diterapkan di masyarakat yang sesuai kebutuhan pasar kerja. "Saya selaku rektor mengucapkan terimakasih kepada Ketua Umum Yayasan Perguruan Darma Agung Ny Sariaty PR Siregar Br Pardede dan Dr. Gomgom TP Siregar SE SSos

SH MSi MH selaku Direktur Biro Konsultasi dan Bantuan Hukum YPDA atas dukungan dan bantuan baik materil maupun moril atas terlaksananya penandatanganan kerjasama ini, kepada Dekan Fakultas Hukum UDA serta kepada seluruh dosen dan mahasiswa," katanya. Sementara itu, Ny Sariaty PR Siregar Br Pardede selaku Ketua Umum YPDA merasa sangat senang dengan adanya kerjasama ini. "Karena dengan kerjasama dan sama-sama bekerja kita bisa mewujudkan apa yang telah dicita-cita kan. Akan tetapi, saya berharap Memorandum of Understanding ini harus ditindaklanjuti dengan Memorandum of Agreement (MoA). Sebab MoU

masih berupa harapan, akan tetapi ketika sudah sampai kepada MoA, maka Kerjasama tersebut sudah dapat dikatakan berjalan dan mulai kelihatan hasilnya," pintanya. “Maka kerjasama ini menjadi semakin bermakna dengan kolaborasi antara teoritisi dengan praktisi, harapan saya dari kerja sama ini akan lahir ide ide baru, gagasan gagasan baru dalam membangun Bangsa dan Negara kita tercinta ini melalui pembangunan di bidang hukum," tambahnya. Penandatanganan kerjasama dari pihak Universitas Darma Agung ditandatangani oleh Rektor, Dr. Jaminuddin Marbun SH MHum dan dari pihak DPP FERARI ditan-

datangani oleh DR.(Yuris) DR (MP) H. Teguh Samudera, SH MH dan dari pihak Fakultas Hukum UDA ditandatangani oleh Dekan, Dr. Maurice Rogers, SH,. MH dan pihak DPP FERARI ditandatangani oleh Baginta Manihuruk SH MH. Acara penandantanganan kerjasama dihadiri oleh Rektor, Dr Jaminuddin Marbun SH MHum, WR I Dr Mhd Ansori Lubis SH MM MHum, WR II Dr. Jonner Lumban Gaol MSi, WR III Ir Lilis S Gultom MM MMA, dan seluruh Jajaran Fungsionaris UDA serta dihadiri oleh pihak DPP FERARI DR.(Yuris) DR (MP) H. Teguh Samudera SH MH selaku Ketua DPP FERARI beserta jajarannya. (m33)

Waspada/Ist

REKTOR UDA Dr. Jaminuddin Marbun SH MHum didampingi para petinggi UDA pose bersama Ketua DPP FERARI DR.(Yuris) DR (MP) H. Teguh Samudera SH MH usai melakukan penandatanganan kerjasama, beberapa waktu lalu.

Panen Penghargaan, Kapolda Sumut Masuk Rekor MURI JAKARTA (Waspada): Polisi Selebriti bekerjasama dengan Yayasan Kakzeto Putra Perkasa menyematkan penghargaan kepada Kapolda Sumut, Irjen Pol. Drs. Martuani Sormin Siregar, M.Si sebagai Kapolda Sahabat Anak. Sedangkan Ketua Bhayangkari Daerah Sumatera Utara, Ny. Risma Elizabeth Martuani Sormin meraih penghargaan sebagai Bhayangkari Sahabat. Kedua penghargaan disampaikan langsung oleh pemerhati anak, Kak Seto Mulyadi, dalam acara Hari Bhayangkara Ke-74 dan Hari Anak Nasional sekaligus 50 Tahun Pengabdian Kak Seto di Dunia Anak-anak, Senin (27/7/2020) di Tangerang

Selatan, Banten. Segenap Guru dan Staf Kak Seto School juga Memberikan Penganugerahan Kak Seto Award 2020 kepada Kapolda Sumut. Tidak hanya itu. Atas prestasi Kapolda Sumut yang gemilang, Kapolda Sumut juga diganjar Penghargaan Piagam Museum Rekor Dunia-Indonesia (MURI) atas 3 Rekor sekaligus, yaitu Penanganan Kasus Anak Terbanyak dalam 6 Bulan, Pengungkapan Kasus Perjudian Terbanyak dalam 6 Bulan, dan Pemidanaan Kasus Anak Terbanyak. Irjen Pol Drs. Matuani Sormin, M.Si., dalam sambutannya mengatakan, sebagai perwakilan dari 21.000 Polisi di Polda Sumut, mengucapkan terima

kasih atas penghargaan yang diberikan kepada Polda Sumut. "Pencapaian ini tidak saya raih sendiri, melainkan berkat kerja keras dan loyalitas dari masing-masing personel yang telah melaksanakan tugas dengan ikhlas sehingga membuahkan hasil yang baik," pungkasnya. Ia juga menegaskan, Polda Sumut berkomitmen untuk berikan perlindungan kepada anak-anak dari berbagai bentuk kekerasan. "Penghargaan ini akan semakin memotivasi Polda Sumut dan Polda Polda lainnya dalam rangka perlindungan kepada anak," imbuhnya. Atas Prestasi tersebut, Mantan Kapolda Papua ini juga

mendapat Penghargaan dari Polisi Selebriti Award 2020 sebagai Kategori Kapolda Berprestasi yangTrophy Piala POLIS Awardnya diserahkan langsung oleh Kapolri yang diwakili Karo Penmas Divhumas Polri, Brigjen Pol. Awi Setiyono, SIK., M.Hum. Menurut Brigjen Pol. Awi Setiyono saat membacakan sambutan Kapolri, Polri berserta jajaran mengapresiasi Polisi Selebriti atas dedikasi dalam menyelenggarakan peringatan Hari Bhayangkara ke-74 sekaligus mengapresiasi Personel Polri, khususnya pada hari ini bertepatan dengan Peringatan Hari Anak Nasional. "Harapan besar kemitraan Polri dan Polisi Selebriti terjalin

baik dan apresiasi tersebut dapat menjadi motivasi oleh anggota Polri lainnya, serta semoga Polri semakin dipercaya dan dicintai masyarakat," tandas Brigjen Pol. Awi Setiyono mewakili Kapolri. Acara dihadiri oleh Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI yang diwakili Deputi Partisipasi Masyarakat Kementerian PPPA RI, Indra Gunawan, SKM., MA., Kapolri yang diwakili Karo Penmas Divhumas Polri, Brigjen Pol. Awi Setiyono, SIK., M.Hum., Kapolda Kalimantan Tengah, Irjen Pol. Dr. Dedi Prasetyo, M.Hum., M.Si., MM., Dr. Seto Mulyadi, S.Psi., M.Si., Kapolres Tangerang Selatan, AKBP Iman Setiawan, SIK.(J02).


WASPADA

A6

Rabu 29 Juli 2020

Masyarakat Harus Berani Tolak Calon KDH Oligarki JAKARTA (Waspada): Tokoh masyarakat Sumatera Utara (Sumut), Bachtiar Chamsyah berharap Pilkada Serentak 2020 lebih jeli menentukan pilihan Kepala Daerah (KDH) di kabupaten dan kota serta berani menolak politik uang (money politic), oligarki kekuasaan membangun dinasti politik.

Waspada/Ist

TOKOH masyarakat Sumut juga mantan Menteri Sosial Bachtiar Chamsyah bersama para Alumni HMI Cabang Medan lintas perguruan tinggi pada acara silaturahmi di kediamannya Chamsyah Serpong, Banten, Senin (27/7) malam.

F-PAN Pertanyakan Peran Mendikbud Di Masa Pandemi JAKARTA (Waspada): Kegelisahan orang tua siswa terkait pelaksanaan proses belajar mengajar di masa pandemi Covid-19 ini semakin tinggi. Di satu sisi, mereka ingin agar anaknya segera bisa kembali belajar di sekolah sebagaimana biasanya. Sementara di sisi lain, kurva penyebaran Covid-19 masih belum turun. Bahkan, kemarin diumumkan kasus positif Corona sudah mencapai lebih 100 ribu orang. Menurut Plh Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional (F PAN) DPR RI, Saleh Partaonan Daulay Proses belajar mengajar yang ada saat ini dinilai belum ideal sebagaimana diharapkan. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), dinilai tidak mengambil inisiatif untuk mengelola proses belajar mengajar tersebut. Masing-masing sekolah seakan-akan menentukan dan mendesain sendiri pola belajar yang diterapkan. “Saya belum mendengar program belajar mengajar disusun Menteri Nadiem Makarim di masa pandemi ini. Begitu juga dengan fasilitas belajar jarak jauh, tidak disediakan sama sekali. Bahkan, mungkin tidak

dipikirkan sama sekali. Tidak heran jika kemudian ada banyak anak yang tidak bisa belajar karena ketiadaan fasilitas dan tidak bisa mengakses pelajaran online”, kata anggota Komisi IX DPR RI ini dalam keterangan tertulisnya kepada Waspada, Selasa (28/7) di Jakarta Kalau baca dari kebijakan yang ada, Mendikbud hanya membuat aturan saja. Misalnya, sekolah hanya boleh buka di zona hijau. Kalau belajar fisik, harus begini begitu. Di luar itu, harus belajar dari rumah. “Nah, kalau belajar dari rumah, bagaimana metodenya? Apa sistem yang dipakai untuk menghubungkan guru dan siswa? Apakah hanya menonton video, atau live? Semua itu kelihatannya didasarkan atas prakarsa sekolah secara mandiri. Setiap sekolah berbeda antara satu dengan yang lain. Dan ini telah berlangsung kurang lebih lima bulan”, papar Wakil Ketua Mahkamah Kehormatan Dewan ini. Walaupun ada kegiatan belajar mengajar jarak jauh diatur sekolah, namun kementerian pendidikan tidak memberikan fasilitas apa pun. Terkesan mereka menganggap

bahwa semua siswa dan orang tuanya memiliki akses untuk belajar online. Tidak pernah juga kedengaran kalau kementerian pendidikan memikirkan agar paket data internet tidak memberatkan ekonomi keluarga siswa. Atau paling tidak, seperti di negara tetangga, paket data tersebut disubsidi. “Padahal, anggaran Kemendikbud itu besar. Menurut UU, 20 persen dari total Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) adalah untuk pendidikan. Maka jangan heran, anggaran kegiatan program organisasi penggerak (POP) saja mencapai Rp595 Miliar . Di tengah pandemi seperti ini, uang sebanyak itu sangat berarti untuk membantu masyarakat. Sayang sekali tidak dimanfaatkan secara bijaksana. Di saat-saat seperti ini, semestinya Nadiem menunjukkan kepeloporannya. Apalagi backgroundnya adalah bisnis online. Walau beda jauh, tetapi sedikit ada kemiripan dengan belajar daring. Setidaknya, mirip karena menggunakan akses internet.” pungkas Saleh Partaonan Daulay, yang juga Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah (2010-2014). ( J05)

“Khusus untuk Pilkada Serentak 2020 di Sumut, masyarakatnya yang condong tegas dan lebih terbuka dalan menyampaikan pilihan, saatnya harus berani menolak politik uang, khususnya oligarki yang membangun kekuasaan politik,” kata Bachtiar Chamsyah saat menerima silaturahmi Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Adinegoro

Kemdikbud Didesak Buka Kriteria Seleksi Organisasi Penggerak JAKARTA (Waspada): Ketua Komisi X DPR Syaiful Huda mendesak Kemendikbud membuka kriteria-mendasari lolosnya entitas pendidikan sehingga bisa masuk Program Organisasi Penggerak (POP). Hal itu terkait mundurnya dua lembaga pendidikan, yakni Lembaga Pendidikan (LP) Ma’arif PBNU dan Majelis Pendidikan Dasar-Menengah PP Muhammadiyah sebagai bentuk protes pada ketiadaannya transparansi dalam proses seleksi. “Hasil seleksi POP banyak mendapatkan respons negatif dari publik, terbukti lembaga pendidikan milik PBNU dan PP Muhammadiyah mundur dari program tersebut. Padahal LP Ma’arif PBNU dan Majelis Pendidikan PP Muhammadiyah merupakan dua entitas dengan rekam jejak panjang di dunia pendidikan Indonesia,” kata Syaiful Huda. Pengunduran diri NU dan Muhammadiyah dari program ini menunjukkan jika ada ketidakberesan dalam proses rekruitmen POP. Kemendikbud tidak bisa memandang remeh fenomena pengunduran diri LP Ma’rif NU dan Majelis Pendidikan Muhammadiyah dari POP. Menurutnya dengan rekam jejak panjang di bidang pendidikan, pengunduran diri NU dan Muhammadiyah bisa mempengaruhi legitimasi dari POP itu sendiri. “Bayangkan saja lembaga pendidikan NU dan Muhammadiyah itu mempunyai jaringan sekolah yang jelas, tenaga pendidik yang banyak, hingga jutaan peserta didik. Jika sampai mereka mundur lalu POP mau menyasar siapa,” tukasnya. Dia menegaskan Kemendikbud tidak bisa beralasan jika proses seleksi diserahkan kepada pihak ketiga sehingga mereka tidak bisa ikut campur. Kemendikbud tetap harus melakukan kontrol terhadap mekanisme seleksi, termasuk proses verifikasi di lapangan. (J02)

Kasus Corona Di Hong Kong Dan Xinjiang HONG KONG, China (Waspada): Semua orang di Hong Kong kini wajib mengenakan masker di tempat umum mulai minggu ini. Hal ini disampaikan otoritas Hong Kong saat mereka mengumumkan langkah-langkah social distancing terberat di kota itu untuk memerangi gelombang baru infeksi virus Corona. Dikutip dari AFP, Selasa (28/7/2020), aturan yang diperketat muncul ketika pihak berwenang mengungkapkan China akan membantu para pejabat Hong Kong membangun rumah sakit lapangan darurat untuk membantu menangani lonjakan pasien Corona. “Situasi epidemi di Hong Kong sangat parah,” kata Kepala Sekretaris Matthew Cheung, ketika ia mengumumkan langkah-langkah baru termasuk larangan lebih dari dua orang berkumpul di tempat umum dan restoran hanya diizinkan untuk menyajikan makanan yang bisa dibawa pulang. Hong Kong adalah salah satu tempat pertama yang terkena virus Corona ketika

muncul dari China, tetapi pada awalnya memiliki keberhasilan yang luar biasa dalam mengendalikan wabah - sebagian dibantu oleh masyarakat yang sadar kesehatan dengan memakai masker. Infeksi lokal telah melonjak selama sebulan terakhir, dengan langkah-langkah social distancing tampaknya tidak banyak membendung peningkatan jumlah kasus. Lebih dari 1.000 infeksi telah dikonfirmasi sejak awal Juli - lebih dari 40 persen dari total sejak virus pertama kali menyerang kota itu pada akhir Januari lalu. Infeksi harian baru telah di atas 100 selama lima hari terakhir dan kota berpenduduk 7,5 juta itu kini memiliki lebih dari

2.700 infeksi Corona dengan 20 kematian, sehingga mengancam rumah sakit. Sementara itu, kasus baru virus Corona di Provinsi Xinjiang, China, terus bertambah. Sedikitnya 57 kasus infeksi Corona tercatat dalam sehari di Xinjiang, yang selama ini dikenal sebagai tempat tinggal etnis minoritas muslim Uighur yang tertindas. Seperti dilansir Associated Press dan CNN, Selasa (28/7/ 2020), Komisi Kesehatan Nasional China (NHC) melaporkan total 68 kasus baru Corona dalam sehari di wilayah China daratan. Jumlah itu terdiri atas empat kasus impor (penularan di luar negeri) dan 64 kasus penularan lokal. Dari 64 kasus penularan lokal itu, sebanyak 57 kasus di antaranya tercatat di wilayah Xinjiang, kemudian enam kasus di Liaoning dan satu kasus di ibu kota Beijing. Menurut Komisi Kesehatan Regional Xinjiang, sebanyak 57 kasus baru itu semuanya terca-

tat di wilayah Urumqi, ibu kota Xinjiang. Otoritas setempat juga mencatat 13 kasus baru tanpa gejala (asymptomatic) dalam sehari di Xinjiang, namun angka ini tidak dimasukkan ke dalam penghitungan resmi otoritas China. Secara total, hingga Senin (27/7) waktu setempat, otoritas Xinjiang mencatat 235 kasus Corona di wilayahnya. Dilaporkan juga adanya 165 kasus tanpa gejala dan 8.809 orang yang berada di bawah pengawasan medis. Wilayah Xinjiang yang terletak di barat jauh China menghadapi wabah baru Corona di ibu kotanya sejak 15 Juli lalu, setelah nyaris lima bulan tidak melaporkan kasus baru. Otoritas Xinjiang telah mengambil sejumlah langkah untuk membatasi penyebaran virus Corona, seperti membatasi transportasi publik, mengisolasi sejumlah area permukiman dan memerintahkan digelarnya tes Corona terhadap orang-orang yang dianggap berisiko tertular. (afp/cnn/ap/m11)

AFP

WARGA Hong Kong mulai pekan ini diwajibkan mengenakan masker di tempat umum.

Medan lintas perguruan tinggi di kediamannya daerah Serpong, Banten, Senin (27/7) malam. Menjawab pertanyaan seputar Pilkada Serentak 2020 masih santer dibayang-bayangi oligarki membangun kekuasaan dinasti politik, mantan Menteri Sosial (Mensos) periode Presiden Megawati Soekarnoputri dan periode pertama Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ini

tegas menantang oligarki. “Dulu kita menantang era Soeharto karena KKN tanpa dilandasi akhlak yang baik bagaimana lahir pemimpin yang baik. Bagaimana membangun cita cita mensejahterakan rakyat kalau harus ongkos politik dikeluarkan sangat besar dan dilakukan dengan cara oligarki,” ujar mantan Ketua Badko HMI Sumut era tahun 1970 an. Hadir dalam silaturahmi alumni HMI Cabang Medan lintas perguruan tinggi di antaranya, Irgan Chairul Mahfiz, Hadi Priyono, Junaidi, Julianto Marzan, Ahmad Sani, Riswal Hanafi, Na’imin, Rahmat Sorialam Harahap, Abdullah Rasyid, Ramadhan Sembiring, Budi Pulungan, dan Leriadi.

Bachtiar Chamsyah menyatakan saatnya masyarakat menyadari tantangan ke depan tidak saja persoalan perekonomian secara Nasional, tapi juga partisipasi politik khususnya umat Islam membangun demokrasi yang sehat di Sumut. “Ini pentingnya, rekam jejak digital sangat mudah untuk masyarakat menentukan pilihan pada mereka yang punya rekam jejak baik. Dan itu gampang, dari jejak digital masyarakat bisa memilih. Tentu punya syarat syarat formal. Lihat rekam jejak, jangan mau kampanye baru membela rakyat, itu sudah tidak harus dipilih,” katanya. Bachtiar Chamsyah menegaskan, meminta calon-calon dalan Pilkada nanti tidak mela-

kukan kampanye bohong. “Jangan lakukan kampanye pembohongan. Sekali kita berbohong akan selanjutnya, dan menjadikan kita pembohong,” ungkap Bachtiar Chamsyah. Diharapkannya, untuk Pilkada kabupaten dan kota di Sumut dapat memilih pimpinan di daerah masing-masing dapat memilih yang bukan calon money politic dan oligarki dengan ongkos yang besar. “Semoga masyarakat Sumut bisa melihat rekam jejak, jangan memilih karena dengan kata kata, lidah ini tidak bertulang. Janji tinggal janji kalau ongkosnya besar. Waktu menjabat sulit mensosialisasikan janjinya,” ujarnya. (J01)

Ganjar Pranowo Tak Larang Warga Shalat Idul Adha Di Masjid JAKARTA (Waspada): Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyatakan tidak akan melarang warganya menggelar shalat berjamaah di masjid pada Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriah. Ganjar mempersilakan warga menggelar shalat berjamaah, namun dengan tetap mematuhi protokol kesehatan pencegahan penularan virus corona (Covid-19). Ganjar menganggap masyarakat sudah memahami ketentuan shalat berjamaah di masjid di tengah pandemi saat ini. Oleh karena itu, larangan shalat berjamaah ketika Idul Adha dirasa tidak akan efektif. “Sebenarnya untuk urusan shalat berjamaah semua sudah tahu, sekarang sudah ngerti, kenapa tidak harus shalat jamaah dan kenapa harus shalat jamaah. Kalau harus jamaah, kita bisa mengukur diri, ketentuan sudah ada, tidak perlu kita ulang,” kata Ganjar dalam siaran langsung di saluran Sindonews di Youtube, Selasa (28/7). Ganjar mengatakan pihak Pemerintah Provinsi Jawa

Tengah juga telah bertemu dengan beberapa pengurus masjid besar di Jawa Tengah. Kepada para pengurus masjid, Ganjar tidak melarang pelaksanaan shalat berjamaah. Kendati demikian, politikus PDIP itu meminta agar setiap masjid yang menggelar shalat Idul Adha berjamaah tetap mengikuti protokol kesehatan. Selain itu, masjid juga harus tetap membatasi kapasitas pengunjung. “Silakan mau adakan, yang penting protokol, jaga jarak ikuti. Karena sebenarnya kita enggak bisa lagi larang-larang. Sudah berjalan empat bulan lo, empat bulan kita sudah mengerti, sehingga dibatasi saja jumlahnya mana kapasitas dari masing-masing masjid kita sampaikan,” tuturnya. Tidak hanya itu, pada Idul Adha kali ini penyaluran hewan kurban di Jawa Tengah juga diubah. Jika pada tahun-tahun sebelumnya Ganjar kerap menyalurkan bantuan berupa sapi atau kambing yang masih hidup, pada tahun ini, pihaknya

akan memberikan langsung dalam bentuk daging dalam kemasan. “Sekarang saya ubah, biasanya saya kirim sapi, sekarang sudah saya kirim daging. Lalu di mana potongnya? Kita potong di rumah pemotongan hewan (RPH), saya minta lalu langsung di-packaging menggunakan besek-besek,” jelas Ganjar. “Nanti satu sapi jadinya berapa kita suruh masukin semuanya, kita terima beres, tambah ongkos sedikit, kirim-kirim, contact person ada,” lanjutnya. Sebelumnya, pemerintah melalui Kementerian Agama telah mengeluarkan Surat Edaran Nomor 18 Tahun 2020 mengenai Panduan Penyelenggaraan Shalat Idul Adha dan Penyembelihan Hewan Kurban Tahun 1441 Hijriah/2020 Masehi menuju Masyarakat Produktif dan Aman Covid-19. Surat edaran ditandatangani langsung Menteri Agama Fachrul Razi berharap agar panduan yang dikeluarkan menjadi petunjuk penerapan protokol kesehatan. (cnni)


WASPADA Rabu 29 Juli 2020

Klopp Manajer Terbaik Karena Masukan Tim LONDON (Waspada): Jurgen Klopp dinobatkan sebagai manajer terbaik oleh League Managers Association, Senin (Selasa WIB), setelah mengantarkan Liverpool menjuarai Liga Premier 2019/2020. Si Merah mengakhiri puasa gelarnya yang sudah berlangsung 30 tahun, ketika liga masih menyisakan tujuh pertandingan. Mohamed Salah cs finis dengan kemasan 99 poin, selisih 18 angka di atas peringkat kedua Manchester City. Pelatih asal Jerman itu mengalahkan manajer Leeds United Marcelo Bielsa, manajer Wycombe Wanderers Gareth Ainsworth dan pemenang tahun lalu Chris Wilder dari Sheffield United. Klopp (foto) yang meraih Alex Ferguson Trophy, mengaku suksesnya karena masukan dari tim pelatih yang solid dan cemerlang. “Saya senang sekali dinobatkan sebagai pemenang Sir Alex Ferguson Trophy yang luar biasa ini dan dinamai dari nama orang yang sangat saya hormati (mantan manajer Manchester United),” ucap Klopp. “Segala hal yang kami capai di Liverpool tahun ini, tak akan tercipta tanpa masukan hebat dari tim pelatih saya. Mereka

membuat kami menjadi sekelompok otak sepakbola yang istimewa,” ujarnya lagi, seperti dilansir Reuters, Selasa (28/7). Marceloa Bielsa dianugerahi penghargaan Championship, setelah mengantarkan Leeds menjuarai divisi kedua ini dan promosi ke Liga Premier setelah 16 tahun absen. Pelatih tim putri Chelsea, Emma Hayes, dinobatkan sebagai manajer wanita terbaik setelah menjuarai liga dan Piala Liga Putri. Selain trofi Liga Premier, Klopp sudah mempersembahkan mahkota Liga Champions, Piala Dunia Antar Klub dan Piala Super Eropa, selama 13 bulan bertugas membesut Jordan Henderson cs. Tantangan yang dihadapi Klopp selanjutnya adalah mempertahankan prestasi dan membangun dinasti lain The Anfield Gank. Mantan pelatih Mainz dan Borussia Dortmund ini berniat untuk terus memimpin proyek ambisius itu sampai tahun 2024 mendatang. “Saya senang bekerja sama dengan tim pelatih saya, para pemain dan semua orang di LFC. Pastinya saya berterima kasih atas dukungan semua penggemar Liverpool yang luar biasa hebat,” beber manajer berumur 53 tahun itu. Dia mengakui bahwa segala sesuatu mungkin saja terjadi

LFC

setelah waktunya dengan Liverpool berakhir. Dia pun membuka kesempatan untuk mengisi posisi berbeda di klub lain, melatih tim nasional atau bahkan menganggur selama setahun.” Klopp gabung ke Anfield pada Oktober 2015, setelah sukses melatih Dortmund. Menurut Steven Gerrard, mantan gelandang andalan The Reds dan Timnas Inggris, Liverpool seharusnya sudah mulai membuat patung untuk Klopp. Manajer Glasgow Rangers sejak tahun 2018 itu, mengklaim Klopp telah menetapkan standar bagi seluruh pelatih. Gerrard pun senang James Milner cs mencapai level yang baru bersama pelatih asal Jerman tersebut. “Saya rasa Jurgen Klopp pelatih terbaik di dunia. Saya juga tahu ada banyak pelatih yang sukses,” jelas pria Inggris berusia 40 tahun itu. “Pep Guardiola luar biasa. Carlo Ancelotti juga luar biasa dan saya pikir Everton beruntung memilikinya. Saya bisa menyebut banyak nama lagi, tapi saya sangat menghormati Jurgen,” puji Gerrard. Sukses membawa Merah meraih gelar liga yang ke-19, membuat Klopp kini sejajar dengan pelatih legendaris Bill Shankly dan Bob Paisley, yang dibuatkan patung di luar Stadion Anfield. “Saya kenal Jurgen, dia pasti tidak akan mau mendapatkan

penghargaan semacam itu. Saya sangat mengenalnya, dia rendah hati dan penuh hormat,” tutur Gerrard. “Tapi ketika Anda melihat hasil pekerjaannya, dia pasti layak disejajarkan dengan pelatih-pelatih ikonik itu. Buat saya, seseorang seperti Jurgen harus diberi penghargaan secepatnya,” saran sang mantan kapten Liverpool. (m08/rtr/espn)

Ketua Umum PSSI Blunder JAKARTA (Waspada): Pengamat Sepakbola Nasional, Tommy Welly (foto), menyebut keputusan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan atau Iwan Bule rangkap jabatan menjadi Manajer Timnas Indonesia merupakan langkah blunder.

Antara

RIVKY Mokodompit dinilai layak menjadi kiper utama Timnas Indonesia.

Menurut Towel, sapaan Tommy Welly, ini jadi kali pertama seorang Ketua Umum PSSI merangkap jabatan sebagai Manajer Timnas Indonesia.

Bahkan, rangkap jabatan itu juga disebut Towel jadi yang pertama di dunia sepakbola internasional. “Ini absurd sebagai Exco,

Rivky Layak Kiper Utama Timnas BANDA ACEH (Waspada): Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong dianggap membuat kejutan dalam memanggil sejumlah pemain untuk timnya. Salah satu kejutan versi beberapa media adalah masuknya nama Miswar Saputra. Selain kiper PSM Makassar itu, ada tiga nama lain yakni Nadeo Argawinata (Bali United), Muhammad Riyandi (Barito Putera), dan Rivky Mokodompit (Persebaya). Apalagi masuknya empat kiper tersebut menyisihkan sejumlah nama beken semacam Andritany Ardhiyasa (Persija), Wawan Hendrawan (Bali United), Muhammad Ridho (Madura United), dan Teja Paku Alam (Persib). Namun di mata mantan pelatih kiper PSM Makassar, Her-

man Kadiaman, pemanggilan keempat kiper itu sudah tepat sesuai penampilan terakhir mereka di Liga 1 2020. “Khusus kiper yang dipanggil, saya pikir sudah sesuai dengan kebutuhan tim,” kata Herman seperti disadur dari Bola.com, Senin (27/7). Menurut dia, Shin Tae-yong tentu sudah punya kriteria sendiri untuk menjadi acuan memilih pemain, termasuk kiper guna menghadapi lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala AFF 2020. Disebutkan, keempat kiper yang dipanggil masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan. “Secara teknik dasar dan refleks, mereka yang terbaik saat ini. Hanya, di era sepakbola modern, seorang kiper juga harus jadi bagian dari per-

mainan tim atau menjadi pembangun serangan dari bawah,” papar Herman. Dari empat nama kiper di atas, dua di antaranya pernah ditangani langsung oleh Herman, yakni Nadeo dan Rivky. Nama terakhir malah pernah sangat lekat dengan PSM pada tiga edisi terakhir Liga 1, di mana Herman bertindak sebagai pelatih kiper. “Nadeo pernah bersama saya di Borneo FC. Kalau Miswar dan Riyandi saya melihatnya saat membela klub masingmasing,” sebutnya. Terkait siapa di antara mereka yang pantas jadi kiper utama, Herman memilih Rivky. Ia menilai Rivky memiliki kelebihan postur dan refleksnya dalam menghalau bola serangan lawan.

Rivky juga bisa memanfaatkan kedua kakinya untuk membangun serangan. “Rivky sangat menguasai daerah kotak kecil. Kelemahan Rivky adalah ia kerap kehilangan fokus dan konsentrasi,” terang Herman. Setelah Rivky, Herman menunjuk Miswar sebagai pelapis yang pas. Berdasarkan pengamatannya, Miswar cukup piawai dalam memotong umpan yang mengarah ke gawangnya, termasuk umpan silang dari kedua sisi sayap. Hanya, Miswar juga memiliki kelemahan mendasar, yakni tangkapannya kadang kurang lengket. “Ia juga kerap terlihat ‘sibuk’ di bawah mistar yang membuatnya tak fokus hingga kebobolan oleh gol yang sebenarnya bisa diantisipasi,” ujar dia. (b04/C)

Khabib Bebas Pilih Lawan Terakhir JAKARTA (Waspada): Presiden UFC, DanaWhite menyatakan Khabib Nurmagomedov (foto) bebas memilih lawan terakhirnya sebelum memutuskan pensiun nanti. White menyebut rematch lawan Conor McGregor merupakan laga yang menarik untuk dinanti. Namun White menyatakan Khabib bisa bebas memilih lawan termasuk menghadapi Georges St-Pierre yang sudah lama jadi calon lawan Khabib. “Saya tahu bahwa Conor McGregor menginginkan pertarungan sejak lama. Itu adalah laga yang seharusnya bisa kembali terjadi namun saya tak tahu.” “Saya tak tahu bagaimana ini berjalan. Tentu (terbuka lawan Georges St-Pierre) bila laga

nantijadilagaterakhir,”kataWhite pada ESPN, Selasa (28/7). White menyatakan popularitas Khabib dan jasa besarnya untuk UFC membuat UFC bakal memberikan penghormatan bagi Khabib di laga terakhir tersebut. “Khabib sudah melakukan hal luar biasa untuk hal ini. Saya sangat menyukai Khabib. Saya akan melakukan apapun yang diinginkan Khabib,” tuturWhite. Khabib saat ini memegang rekor 28-0 dalam kariernya di Mixed Martial Arts. Ayah Khabib, Abdulmanap Nurmagomedov sempat menyatakan Khabib bakal pensiun setelah 30 pertarungan. Hal itu berarti Khabib sudah berada di pengujung karier.

AFP

Rencana terdekat Khabib adalah menghadapi Justin Gaethje. Duel ini direncanakan bakal berlangsung pada September, namun rencana ini belum jelas lantaran Khabib masih dalam suasana berkabung setelah

Abdulmanap meninggal dunia. Laga Khabib lawan Gaethje merupakan duel perebutan gelar kelas ringan. Gaethje saat ini berstatus sebagai juara interim usai mengalahkan Tony Ferguson di UFC. (m18/espm/cnni)

KOI Tak Masalah Qatar Turut Mencalon Tuan Rumah Olimpiade 2032 JAKARTA (Waspada): Komite Olimpiade Indonesia (KOI) tak masalah Qatar turut berminat menjadi calon tuan rumah Olimpiade 2032. Indonesia yang saat ini bersiap mengikuti bidding tuan rumah kejuaraan empat tahunan itu tidak mempermasalahkan kondisi tersebut dan justru dijadikan motivasi untuk bekerja keras. “Enggak apa-apa. Semakin memotivasi kita untuk berusaha lebih keras lagi agar bisa menjadi tuan rumah Olimpiade 2032. Ini masalah nation pride,” kata Ketua Umun KOI, Raja Sapta Oktohari (foto) di Jakarta, Selasa (28/7). Melalui Komite Olimpiade Teluk Arab, Qatar mengutarakan keinginannya untuk menjadi

Antara

tuan rumah Olimpiade 2032 dan akan menjajaki proses pembicaraan dengan pihak terkait dalam hal ini Komite Olimpiade Internasional (IOC). Dengan munculnya Qatar menjadikan pesaing Indonesia untuk menjadi tuan rumah kejuaraan multi event terbesar di dunia itu bertambah. Sebelumnya sudah ada Australia, India, Jerman dan bahkan Korea Bersatu. Meski demikian, pria yang

akrab dipanggil Okto itu menjelaskan jika pihaknya terus bersiap diri dengan melakukan koordinasi dengan para pemangku kepentingan demi tercapainya Indonesia menjadi tuan rumah Olimpiade 2032. “Banyaknya negara yang berminat (jadi tuah rumah Olimpiade 2032) akan kami pakai buat mendorong pemerintah,” kata pria yang juga Ketua Umum PB ISSI itu. Sebagai persiapan Indonesia dalam bidding tuan rumah Olimpiade 2032, KOI telah mempunyai program cukup matang termasuk melakukan kampanye di sela pelaksanaan Olimpiade 2020. Hanya saja rencana tersebut urung dilakukan karena Olimpiade Tokyo diundur tahun depan. KOI sebenarnya berencana membuat Rumah Indonesia di Tokyo dengan anggaran yang cukup besar. Namun, semua-

nya urung dilakukan yang merupakan dampak dari pandemi Covid-19. Kemungkinan, Rumah Indonesia akan ada di Olimpiade tahun depan. Untuk di dalam negeri, KOI sudah melakukan koordinasi dengan Pemerintah Provinisi DKI yang kemungkinan akan menjadi tuan rumah Olimpiade 2032 yang salah satu fokusnya adalah pendataan aset dan legacy venue yang sebelumnya digunakan untuk Asian Games 2018. “Hal ini menjadi penting, mengingat banyak negara berinvestasi membangun venuevenue baru untuk menjadi tuan rumah, sementara Indonesia lebih fokus untuk mengoptimalkan aset dan venue yang sudah ada sebagai bentuk legacy. Legacy adalah poin terpenting dalam proses bidding tuan rumah Olimpiade 2032,” kata Okto menegaskan. (m18/ant)

Alasan Persebaya Tolak Liga Lanjut JAKARTA (Waspada): Manajer Persebaya Surabaya, ChandraWahyudi, membeberkan alasan klubnya menolak rencana lanjutan Liga 1 2020 pada Oktober nanti, salah satunya belum adanya rancangan panduan maupun teknis kompetisi yang detail dan jelas. “Bukan masalah lanjut atau tidak, tapi bagaimana menyiapkan kompetisi agar klub nyaman. Permasalahannya hari ini kami belum mendapat panduan kompetisi yang jelas,” kata Chandra dalam diskusi daring

yang dipantau dari Jakarta, Senin (27/7). Menurut Chandra, pertemuan antara klub, PSSI, dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) memang sudah dilakukan. Pada rapat Juni lalu misalnya, pembahasan hanya sebatas pada kesepakatan untuk melanjutkan kompetisi. Hasilnya, kata dia, tidak sepenuhnya didukung oleh klub. Dari 18 tim, terdapat 12 tim yang menolak, lima klub setuju, sedangkan satu tim abstain. Pembahasan krusial lainnya

terkait teknis dan panduan kompetisi belum dibahas sama sekali. Padahal ia berharap PSSI dan PT LIB seharusnya sudah menyiapkan berbagai antisipasi jika memang berniat melanjutkan liga. Teknis dan pedoman, kata dia, harus dijelaskan secara jelas, termasuk nasib kelanjutan liga ketika terdapat pemain atau staf yang positif terinfeksi Covid-19. “Bagaimana jika ada di antara ratusan tiba-tiba terkena wabah ini. Apa yang dilakukan.

Kami ingin mendapat gambaran tersebut,” kata dia. PSSI sebetulnya sudah merilis draf protokol kesehatan penyelenggaraan Liga 1 musim ini di tengah pandemi Covid-19. Namun, itu belum mengakomodirpanduanyangdimaksud.Bahkan, protokol tersebut masih perlu dikomunikasikan dengan Satgas penanganan Covid-19. Hingga saat ini, PSSI juga secara resmi belum menyerahkan maupun mensosialisasikan panduan tersebut kepada klubklub. (m18/ant)

tidak semua harus ditangani sendiri. Sebagai presiden federasi sepakbola, dia (Iwan Bule) ada perangkat untuk menangani sepakbola, ada pakar wasit, timnas yang elite, pembinaan usia muda,” kata Towel kepada CNNIndonesia.com, Selasa (28/7). Di sisi lain, dalam sebuah event besar seperti Piala Dunia U-20 2021 mendatang, Iwan Bule bakal tampil menjadi simbol Presiden Federasi Sepakbola di Indonesia, PSSI. Dalam pelaksanaannya nanti, Iwan Bule disebut akan berada di bangku VVIP untuk mendampingi delegasi FIFA, AFC maupun delegasi federasi peserta lain. “Kalau dia (Iwan Bule) jadi manajer, seperti apa dalam benaknya? Buat saya ini seperti menandakan bahwa dia tidak mengerti pergaulan di sepakbola internasional,” ucap Towel. “Saya sebut ini sebagai sebuah ketidaklaziman dalam

Antara

dunia sepakbola internasional. Mungkin dalam konteks global dunia, ini pertama kalinya presiden federasi jadi manajer. Bagaimana pandangan federasi sepakbola lain terhadap Indonesia?” tutur Towel. Towel menyebut PSSI akan malu di hadapan FIFA, AFC maupun federasi sepakbola lain karena dianggap tidak paham akan koridor di dunia sepakbola. “Kelihatannya mungkin tidak penting. Tapi menurut

saya, ini blunder kaitannya terhadap pemahaman pengelolaan sepakbola. Dia kan punya perangkat di PSSI, dia itu Exco, ketua umum lagi posisinya,” Tommy Welly menegaskan. Tidak hanya itu, Exco dalam melaksanakan tugasnya menggunakan prinsip kolektif kolegial. Artinya, dalam membahas, pengambilan keputusan dan pertanggungjawabannya dilakukan secara bersama-sama sesuai prinsip kolektif kolegial. “Orang boleh datang dari background apapun. Tapi kalau organisasi sepakbola tetap harus ikut aturan sepakbola. Pemimpin mungkin punya gaya khas masing-masing, tapi ada koridor yang jadi pakem organisasi sepakbola itu sendiri yang harus diikuti,” kata Towel. “Seperti tidak ada orang lain saja yang capable yang bisa jadi manajer. Dia punya tanggung jawab sebagai presiden federasi. Seorang Manajer Timnas Indonesia itu akan mempertang-

gungjawabkan hasilnya kepada ketua umum. Kalau ketua umum yang jadi manajer, bagaimana pertanggungjawabannya nanti?” tanya Towel. Sebelumnya, Iwan Bule dalam sambutan usai penandatanganan MoU bantuan fasilitas dengan Kemenpora untuk Timnas Indonesia U-19 ke Piala Dunia U-20 2021 mengatakan akan turun langsung untuk menjadi manajer. “Kami akan maksimal sesuai harapan presiden soal prestasi, kami akan terus kawal. Saya jadi manajernya, supaya bisa turun langsung dan memperhatikan mereka,” ucap Iwan Bule diWisma Kemenpora, Senin (27/7). Pernyataan itu juga diamini Exco PSSI, Endri Erawan ketika dikonfirmasi, Selasa (28/7). “Kemarin waktu MoU dengan Kemenpora kan sudah disampaikan Ketum (menjadi manajer Timnas Indonesia U19),” ujar Endri menjelaskan. (m18/cnni)

KONI Langkat Studi Tiru KONI Sergai PERBAUNGAN (Waspada): Pengurus KONI Kabupaten Langkat melakukan studi tiru ke KONI Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Selasa (28/7). Kehadiran pengurus KONI Langkat dipimpin langsung Ketua Umum H Tengku Faris didampingi Sekretaris Zaid Lubis dan Ketua Harian Ilham. Mereka disambut Ketua Umum KONI Sergai Aspul A Lubis di Sekretariat KONI Sergai. KONI Langkat mengatakan kedatangan mereka ke Kabupaten Sergai selain untuk bersilaturahim, juga ingin belajar lebih jauh tentang bagaimana melaksanakan penyelenggaraan Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab). Menurutnya, hingga saat ini walau Kabupaten Langkat lebih dulu ada dari Kabupaten Sergai, namun belum pernah menggelar even olahraga setingkat kabupaten tersebut. “Kami salut KONI Sergai su-

Waspada/Edi Saputra/B

PENGURUS KONI Sergai pose bersama pengurus KONI Langkat di Sekretariat KONI Sergai di Kelurahan Melati Kebun, Kecamatan Pegajahan, Selasa (28/7). dah melaksanakan Porkab sebanyak dua kali. Hal inilah yang membuat kami melakukan studi tiru ke KONI Sergai. Ke depan kami ingin meniru KONI Sergai menggelar Porkab di Kabupaten Langkat,” ucap Tengku Faris. Ketua KONI Sergai, Aspul

A Lubis didampingi Ketua Harian I Sakarani SH, Ketua Harian II Samsudin Tarigan, Sekretaris Ganda Lubis, Bendahara Rusmadi dan Humas Budi Wijaya mengaku bangga dikunjungi pengurus KONI Langkat. Terkait Porkab, Aspul menjelaskan kepada pengurus KONI

Langkat bahwa KONI Sergai sudah menggelar kegiatan tersebut sebanyak dua kali. “KONI Sergai siap memberikan informasi terkait proses pelaksanaan Porkab Sergai. Semoga informasi yang kami berikan nantinya bermanfaat bagi KONI Langkat,” katanya. (a15/B)

Kementerian PUPR Rampungkan Arena PON JAKARTA (Waspada): Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah merampungkan pembangunan sejumlah arena pertandingan olahraga untuk Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua yang diundur hingga tahun depan. Arena pertandingan yang telah selesai dibangun secara fisik, yakni arena akuatik di kawasan Olahraga Kampung Harapan, Distrik Sentani Timur dan arena kriket maupun lapangan hoki (indoor dan outdoor) di Kampung Doyo Baru, DistrikWaibu. “Diharapkan terselesaikan-

nya venue PON tersebut tidak hanya menjadi kebanggaan warga Papua saja, namun juga menjadi kebanggaan seluruh rakyat Indonesia. Serta dapat mendorong para anak muda, khususnya atlet-atlet Papua lebih semangat dan berprestasi menjadi juara, baik di kancah nasional maupun internasional,” kata Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Selasa (28/7). Ada empat arena olahraga yang dibangun dalam mendukung pelaksanaan PON Papua. Selain venue akuatik, kriket dan

lapangan hoki, Kementerian PUPR juga tengah menyelesaikan pembangunan Istora Papua Bangkit. Selain empat venue tersebut, Kementerian PUPR juga melakukan penataan kawasan, seperti Kampung Harapan seluas 32 hektar. Di lokasi itu akan dibangun sejumlah fasilitas pendukung PON Papua, di antaranya stadion utama, lapangan latihan atau pemanasan, aquatic center, dan Gor Serbaguna. Pemerintah Provinsi Papua diketahui telah menghabiskan dana APBD lebih dari Rp3,8 triliun untuk pembangunan dan

renovasi venue yang bakal digunakan untuk PON 2021. Jumlah tersebut merupakan akumulasi dari tiga tahun anggaran, yakni 2016 sebesar Rp228,6 miliar, 2017 sebesar Rp447,2 miliar, 2018 Rp879,3 miliar, Rp2,2 triliun pada tahun 2019, dan Rp2 triliun dalam APBD 2020. Selain dari dana APBD, pemerintah juga telah mengucurkan dana APBN sebesar Rp2,3 triliun untuk mendukung proses pembangunan venue PON Papua yang pelaksanaannya akan digelar 2-13 Oktober tahun depan. (m18/ant)

Atlet Kempo Indonesia Juara Dunia JAKARTA (Waspada): Dua atlet kempo Indonesia, Tuti Narlima dan Aldziqri Faqih AS Saleh tampil gemilang dalam kejuaraan dunia kempo virtual dengan tajuk “The 1st E-Kempo IKFWorld Championship 2020” sehingga mampu menyumbang medali bagi Indonesia. Berdasarkan data yang dihimpun media di Jakarta, Selasa (28/7) dari Persatuan Olahraga

Kempo Indonesia (Porkemi), Tuti Narlima menyabet medali perak nomor kata perorangan putri untuk usia 21-37 tahun. Medali emas direbut atlet Spanyol, Laura Esteban dan perunggu menjadi milik Carolina Fonseca (Portugal) dan Erika Ruiz (Meksiko). Sedangkan Aldziqri Faqih AS Saleh merebut medali perunggu bersama Camilo Eche-

Antara

ATLET kempo putri Indonesia, Tuti Narlima berlaga dalam kejuaraan virtual “The 1st E-Kempo IKF World Championship 2020”.

verria (Argentina). Medali emas dan perak masing-masing diraih atlet tuan rumah Martim Carvalho dan Guillermo Jerez (Spanyol). “Kami sangat bangga karena dua atlet Indonesia bisa meraih medali perak dan perunggu. Kami memang tidak main-main dalam menerjunkan atlet,” kata Ketua Dewan Pengawas dan Pertimbangan Anggota (DPPA) Porkemi, Timbul Thomas Lubis. Menurut dia, sebelum menentukan atlet untuk berlaga di kejuaraan dunia, pihaknya melakukan seleksi secara virtual atlet-atlet dari daerah. Caranya, mereka diminta mengirim video dengan memperagakan kemampuan dan keahlian di nomor yang diikuti. Setelah diseleksi tim dari Porkemi, video tersebut dikirim ke juaraan dunia di Portugal. Timbul mengakui bahwa Tuti Narlima dan Aldziqri Saleh merupakan para juara Kejurnas Kempo tahun lalu. Pihaknya berharap apa yang

diraih Tuti dan Aldziqri tersebut bisa jadi penyemangat bagi atlet lain untuk bisa meraih penghargaan serupa. “The 1st E-Kempo IKFWorld Championship 2020” pada 1819 Juli merupakan kejuaraan digelar International Kempo Federation (IKF) yang tujuannya untuk mengisi kekosongan kejuaraan lantaran adanya pandemi Covid-19. Selain itu, ajang tersebut sebagai ganti kejuaraan dunia kempo diTunisia, 18-24 April lalu yang terpaksa diundur tahun depan. Meski kejuaraan dilakukan secara virtual, persaingannya dinilai cukup sengit karena banyak negara anggota IKF menurunkan atlet terbaiknya. Negara yang mengirim kesatrianya di ajang itu antara lain tuan rumah Portugal, Spanyol, Argentina, Meksiko, India, Indonesia, Belanda dan Kolombia. Dari semua negara yang ambil bagian, Indonesia merupakan anggota IKF termuda. (m18/ant)


WASPADA

A8

Rabu 29 Juli 2020

Trofi Akhir Ideal David Silva LONDON (Waspada): Gelandang Kevin De Bruyne (foto kiri), ingin memahkotai kiprah 10 tahun nan gemilang kaptenk David Silva (foto kanan) di Manchester City dengan trofi Liga Champions 2019/2020. Silva sudah empat kali mengantarkan City menjuarai Liga Premier. Total mantan winger Valencia itu telah mempersembahkan 11 trofi sejak gabung dengan Citizens tahun 2010 silam.

“Kami sudah sering menang bersama, kami bermain bagus bersama. Kami saling menutupi kekurangan dengan baik sekali pada berbagai hal,” beber De Bruyne, seperti dikutip AFP, Selasa (28/7).

“Dia juga orang yang menyenangkan, dia akan sangat dirindukan. Tentu akan hebat seandainya kami bisa menjuarai Liga Champions, sehingga itu bisa menjadi akhir ideal bagi dia di sini,” katanya lagi. Gelandang berusia 34 tahun itu sudah memutuskan untuk menuntaskan masa baktinya di Etihad Stadium pada akhir musim nanti. Silva sudah memenangkan satu gelar juara Piala Dunia dan dua Piala Eropa bersama Timnas Spanyol. Tapi dia

belum pernah mengangkat trofi Liga Champions. Silva memiliki satu kesempatan lagi untuk memburunya bersama Citizens asuhan Pep Guardiola musim ini. City akan melanjutkan kiprahnya di Liga Champions dengan menjamu Real Madrid pada laga tunda leg2 babak 16 besar, 7 Agustus mendatang. Kans lolos Raheem Sterling dan kawan-kawan sangat besar, setelah membawa kemenangan 2-1 pada leg1 bulan Maret lalu

Pesan Kuat Atalanta Kepada PSG ROMA (Waspada): Alenatorre Gian Piero Gasperini (foto 2 kiri) mengklaim, sukses Atalanta menyegel posisi kedua di klasemen akhir Serie A Liga Italia musim ini akan menjadi pesan kuat kepada Paris SaintGermain. Kedua klub dengan warna kebesaran biru ini akan jajal kekuatan pada laga perempatfinal Liga Champions 2019/2020 di Kota Lisbon, Portugal, 13 Agustus mendatang. “Kita yang menentukan takdir kita. Tempat kedua hanya tergantung kepada kita,” tegas Gasperini melalui AFP, Selasa

(28/7). “Menutup kejuaraan dengan dengan hasil besar akan menjadi cara terbaik dan pesan kuat untuk menghadapi PSG,” tambah pria Italia berusia 62 tahun itu. Atalanta yang menghadapi AC Parma pada giornata 37 Serie A, Rabu (29/7) dinihari, bersaing dengan Inter Milan dan SS Lazio untuk menduduki posisi runner-up. Pada pekan pamungkas, Minggu (2/8), La Dea akan kontak langsung dengan Inter di Bergamo. Duvan Zapata dan kawankawan lolos babak delapan beCalcioWeb

8 Besar Liga Champions, 13-16 Agustus Atalanta (Italia) v Paris Saint-Germain (Prancis) RB Leipzig (Jerman) v Atletico Madrid (Spanyol) Barcelona/Napoli vs Chelsea/Bayern Munich Real Madrid/Manchester City vs Lyon/Juventus

sar Liga Champions dalam debutnya di musim ini, setelah menggasak Valencia dengan skor agregat 8-4 dalam laga dua leg kandang dan tandang. La Dea juga sudah pasti meraih tiket Liga Champions musim depan, karena minimal finis di peringkat empat Serie A. Hanya saja Luis Muriel cs tengah membidik urutan kedua yang merupakan pertama kali dalam sejarah klub itu, setelah musim lalu finis urutan ketiga. “Tujuan utama musim ini adalah lolos ke Liga Champions. Jika kami memenangkan keduanya dan kami pada posisi kedua, itu hasil terbaik dalam sejarah Atalanta,” klaim Gasperini. Menghadapi Les Parisiens di Lisbon, La Dea diuntungkan dengan kepastian absennya Kylian Mbappe akibat cedera pergelangan kaki. Penyerang andalan PSG itu perlu masa pemulihan minimal tiga pekan, setelah cedera saat membawa timnya menang 1-0 pada final Piala Prancis atas Saint Etienne akhir pekan lalu di Stade De France. “Hasil pemindaian memastikan keseleo pergelangan kaki dengan kerusakan pada ligamen

PENGUMUMAN LELANG

luar. Kylian diperkirakan menepi selama kira-kira tiga pekan,” jelas PSG di laman resminya. Tekel kasar Loic Perrin, bek sekaligus kapten St Etienne, membuat Mbappe tumbang kesakitan dan terpaksa digantikan dengan Pablo Sabaria menit 31. Perrin sendiri akhirnya diusir keluar lapangan dengan kartu merah. (m08/afp)

1

Mobil Mini Bus (Penumpang), Toyota Kijang Innova No. Polisi BK 1578 K Tahun 2007

Rp 63.068.000

Rp19.000.000

Rusak Berat

NO

1

Uraian

Nilai Limit

Nilai Jaminan Keterangan Lelang

Mobil Mini Bus (Penumpang), Toyota Kijang Innova, Rp 73.970.000 BK 1706 K, No. Mesin : ITR-6633104, Tahun 2008

Rp 22.000.000

Rusak Berat

pada: : Jum’at, 07 Agustus 2020 : Closed Bidding : Jum’at, 07 Agustus 2020, pukul 14.00 waktu server (sesuai WIB) Alamat Domain : https://www.lelang.go.id Tempat Pelaksanaan Lelang : Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Medan, GKN Medan Unit II, Jl. P. Diponegoro No. 30 A Medan Penetapan Pemenang : Setelah batas akhir penawaran Pelunasan harga lelang : Paling lama 5 (lima) hari kerja setelah pelaksanaan lelang Bea lelang Pembeli : 2% dari harga lelang

pada: : Jum’at, 07 Agustus 2020 : Closed Bidding : Jum’at, 07 Agustus 2020, pukul 14.30 waktu server (sesuai WIB) Alamat Domain : https://www.lelang.go.id Tempat Pelaksanaan Lelang : Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Medan, GKN Medan Unit II Jl. P. Diponegoro No. 30 A Medan Penetapan Pemenang : Setelah batas akhir penawaran Pelunasan harga lelang : Paling lama 5 (lima) hari kerja setelah pelaksanaan lelang Bea lelang Pembeli : 2% dari harga lelang

PERSYARATAN LELANG : 1. Peserta lelang harus memiliki akun yang telah terverifikasi pada website https://www.lelang.go.id 2. Syarat dan ketentuan serta tata cara mengikuti lelang dapat dilihat pada alamat website diatas. 3. Jaminan disetorkan ke rekening VA (Virtual Account) harus sama dengan jaminan yang dipersyaratkan 4. Jaminan harus sudah efektif diterima oleh KPKNL Medan selambat-lambatnya 1 (satu) hari kalender sebelum pelaksanaan lelang 5. Biaya yang timbul pada mekanisme perbankan menjadi beban peserta lelang. 6. Peserta lelang diberikan kesempatan untuk melihat kondisi objek lelang di Kantor UPBJJ-UT Medan, Jalan Bromo No. 29 Kel. Binjai Kec. Medan Denai-Kota Medan. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi Sdr. Syamsuri HP/WA 08126522558 dan atau Fajar Saigun Wibowo HP/WA 082182234933. Informasi tentang proses lelang, dapat menghubungi Kantor KPKNL Medan, GKN Medan Unit II, Jl. P. Diponegoro No. 30 A Medan 7. Peminat yang melakukan penawaran dianggap telah mengetahui barang yang ditawarkan. 8. Barang harus sudah diambil maksimal 5 (lima) hari kerja setelah pelunasan lelang.

PERSYARATAN LELANG : 1. Peserta lelang harus memiliki akun yang telah terverifikasi pada website https://www.lelang.go.id 2. Syarat dan ketentuan serta tata cara mengikuti lelang dapat dilihat pada alamat website diatas. 3. Jaminan disetorkan ke rekening VA (Virtual Account) harus sama dengan jaminan yang dipersyaratkan 4. Jaminan harus sudah efektif diterima oleh KPKNL Medan selambat-lambatnya 1 (satu) hari kalender sebelum pelaksanaan lelang 5. Biaya yang timbul pada mekanisme perbankan menjadi beban peserta lelang. 6. Peserta lelang diberikan kesempatan untuk melihat kondisi objek lelang di Kantor UPBJJ-UT Medan, Jalan Bromo No. 29 Kel. Binjai Kec. Medan Denai-Kota Medan. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi Sdr. Syamsuri HP/WA 08126522558 dan atau Fajar Saigun Wibowo HP/WA 082182234933. Informasi tentang proses lelang, dapatmenghubungi Kantor KPKNL Medan, GKN Medan Unit II, Jl. P. Diponegoro No. 30 A Medan 7. Peminat yang melakukan penawaran dianggap telah mengetahui barang yang ditawarkan. 8. Barang harus sudah diambil maksimal 5 (lima) hari kerja setelah pelunasan lelang.

Yang akan dilaksanakan Hari/Tanggal Cara Penawaran Batas Akhir Penawaran

Medan, 29 Juli 2020

TTD. Pimpinan

TTD. Pimpinan

Dra. Sondang P Pakpahan, MA NIP 196209111988032003

Dra. Sondang P Pakpahan, MA NIP 196209111988032003

PENGUMUMAN KEDUA LELANG EKSEKUSI HAK TANGGUNGAN Berdasarkan Pasal 6 Undang-Undang Hak Tanggungan, KSP SAHABAT MITRA SEJATI Kantor Area Rantau Prapat dahulu Area Sumut 3 dengan perantaraan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Padangsidimpuan akan melaksanakan Lelang Eksekusi Hak Tanggungan melalui internet dengan penawaran tertutup (closed bidding) atas barang-barang jaminan milik debitur dengan rincian sebagai berikut :

PENGUMUMAN KEDUA LELANG EKSEKUSI HAK TANGGUNGAN No. 419/140.06/VII/2020

ELMI KALSUM SIMATUPANG • Empat bidang tanah yang dijual dalam satu paket, terdiri dari: a. Sebidang tanah seluas 11.364 m2 sesuai dengan SHM No. 65, tanggal 08-07-2011 an. ELMI KALSUM SIMATUPANG yang terletak di Desa/Kelurahan Tapus, Kecamatan Lingga Bayu, Kabupaten Mandailing Natal, Provinsi Sumatera Utara. b. Sebidang tanah seluas 13.601 m2 sesuai dengan SHM No. 66, tanggal 08-07-2011 an. ELMI KALSUM SIMATUPANG yang terletak di Desa/Kelurahan Tapus, Kecamtan Lingga Bayu, Kabupaten Mandailing Natal, Provinsi Sumatera Utara. c. Sebidang tanah seluas 13.858 m2 sesuai dengan SHM No. 67, tanggal 08-07-2011 an. ELMI KALSUM SIMATUPANG yang terletak di Desa/Kelurahan Tapus, Kecamatan Lingga Bayu, Kabupaten Mandailing Natal, Provinsi Sumatera Utara. d. Sebidang tanah seluas 13.575 m2 sesuai dengan SHM No. 68, tanggal 08-07-2011 an. ELMI KALSUM SIMATUPANG yang terletak di Desa/Kelurahan Tapus, Kecamatan Lingga Bayu, Kabupaten Mandailing Natal, Provinsi Sumatera Utara. (Harga Limit Rp200.000.000,00 ; Uang Jaminan Rp40.000.000,00). Syarat dan Ketentuan Lelang: 1. Cara Penawaran Lelang dilaksanakan dengan penawaran secara tertulis tanpa kehadiran peserta lelang dengan cara penawaran melalui internet dengan aplikasi yang dapat diakses pada alamat domain https://www.lelang.go.id. Tata cara mengikuti lelang dapat dilihat di menu ”Tata Cara dan Prosedur Lelang” dan “Panduan Penggunaan” pada domain tersebut. 2. Pendaftaran Calon peserta lelang mendaftarkan diri dan mengaktifkan akun pada alamat domain di atas dengan merekam dan mengunggah softcopy (scan) KTP serta memasukkan data NPWP serta nomor rekening atas nama sendiri. 3. Waktu Pelaksanaan a. Penawaran lelang dapat dilakukan melalui domain di atas sejak pengumuman lelang ini terbit sampai dengan: Hari/tanggal : Rabu / 12 Agustus 2020 Batas Akhir Penawaran : Pukul 10.00 waktu server (sesuai WIB) Alamat Domain : https://www.lelang.go.id Tempat Pembukaan Penawaran : Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Padangsidimpuan di Jalan Kenanga Nomor 99 Padangsidimpuan Penetapan Pemenang : Setelah Batas Akhir Penawaran b. Peserta lelang diharap menyesuaikan diri dengan penggunaan waktu server yang tertera pada alamat domain tersebut di atas. 4. Uang Jaminan Penawaran Lelang a. Peserta lelang diwajibkan menyetor uang jaminan lelang dengan nominal HARUS sama dengan nominal uang jaminan yang disyaratkan penjual dalam pengumuman lelang ini dan disetor sekaligus (bukan dicicil), serta sudah efektif diterima KPKNL selambat-lambatnya 1 (satu) hari sebelum pelaksanaan lelang. b. Uang jaminan lelang disetorkan ke nomor Virtual Account (VA) masing-masing peserta lelang. Nomor VA dapat dilihat pada menu status lelang di alamat domain masing-masing peserta lelang setelah berhasil melakukan pendaftaran data identitas dinyatakan valid.. c. Bagi peserta lelang yang tidak ditunjuk sebagai pemenang lelang, uang jaminan akan dikembalikan, dipotong biaya transfer/RTGS/Pemindahbukuan. 5. Penawaran Lelang a. Penawaran harga lelang menggunakan token yang akan dikirimkan secara otomatis dari alamat domain di atas kepada email masing-masing peserta lelang setelah peserta lelang menyetor uang jaminan lelang. b. Penawaran lelang dimulai paling sedikit sama dengan nilai limit. Penawaran lelang dapat dikirimkan berkali-kali dengan menggunakan token lelang yang telah dikirimkan ke alamat email masing-masing, sampai batas waktu sebagaimana angka 3 huruf a. 6. Pelunasan dan Pengambilan Objek Lelang a. Pemenang lelang harus melunasi harga pembelian dan bea lelang paling lambat 5 (lima) hari kerja sejak pelaksanaan lelang. Penyetoran pelunasan ditujukan ke nomor VA pemenang lelang. b. Apabila pemenang lelang wanprestasi atau tidak melunasi kewajiban pembayaran sesuai ketentuan di atas, maka uang jaminan akan disetorkan ke Kas Negara. c. Peserta lelang yang dinyatakan sebagai Pemenang dapat mengambil objek lelang secara langsung ke Penjual setelah melunasi seluruh kewajiban. 7. Objek Lelang Objek lelang dalam kondisi apa adanya (as is) dengan segala kekurangan dan konsekuaensi biaya berikut segala permasalahan yang akan timbul dikemudian hari. Peserta lelang dianggap telah mengetahui/memahami kondisi objek lelang dan bertanggung jawab atas barang yang dibeli. Foto, spesifikasi teknis dan informasi tentang objek lelang dapat dilihat pada alamat domain di atas. 8. Karena satu dan lain hal, Penjual dan/atau Pejabat Lelang dapat melakukan pembatalan/penundaan terhadap objek lelang di atas dan pihak-pihak yang berkepentingan/peminat tidak dapat melakukan tuntutan/keberatan dalam bentuk apapun kepada pihak Penjual dan/atau Pejabat Lelang. 9. Informasi selanjutnya dapat ditanyakan kepada KSP Sahabat Mitra Sejati Kantor Area Rantau Prapat dahulu Area Sumut 3 Jl. Siringo-ringo No. 61 B, Kelurahan Sirandorung, Kecamatan Binaraga, Rantau Prapat – Labuhan Batu di Nomor (0624) 22094 dan KPKNL Padangsidimpuan, Jl. Kenanga No. 99, Padangsidimpuan. Padangsidimpuan, 29 Juli 2020

PT. Bank Aceh Syariah Cabang Sisingamangaraja Medan akan melaksanakan Lelang Eksekusi Hak Tanggungan berdasarkan Pasal 6 Undang-undang Hak Tanggungan Nomor 4 Tahun 1996 tentang Hak Tanggungan atas tanah beserta benda-benda yang berkaitan dengan tanah dengan perantaraan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Medan, atas obyek lelang Debitur sebagai berikut: ● LENI WATI Sebidang tanah seluas 124 m² berikut bangunan rumah diatasnya sesuai SHM No. 370 atas nama Leni Wati, yang terletak di Perumahan Kuis Indah Permai Blok K No. 8 Desa Paya Gambar, Kecamatan Batang Kuis, Kabupaten Deli Serang, Provinsi Sumatera Utara. (Harga limit Rp.128.158.000,- dengan uang jaminan Rp.26.000.000,-) Syarat dan Ketentuan Lelang: 1. Cara Penawaran Lelang dilaksanakan dengan penawaran tertutup/closed bidding secara tertulis tanpa kehadiran peserta lelang melalui aplikasi yang dapat diakses pada alamat domain https://www.lelang.go.id Tata cara mengikuti lelang dapat dilihat pada menu “Tata Cara dan Prosedur” dan “Panduan Penggunaan” pada domain tersebut. 2. Pendaftaran calon peserta lelang mendaftarkan diri dan mengaktifkan akun pada Aplikasi Lelang pada alamat domain di atas dengan merekam dan mengunggah softcopy (scan) KTP serta memasukkan data NPWP serta memasukkan data nomor rekening atas nama sendiri dan sesuai dengan nama pemilik rekening tersebut. 3. Waktu Pelaksanaan. a. Hari / Tanggal : Rabu / 12 Agustus 2020 b. Batas Waktu Penawaran : Pukul 11.00 WIB waktu server (Sesuai WIB) c . Cara Penawaran : Lelang Melalui Internet Dengan Penawaran Tertutup (Closed Bidding) melalui website https://www.lelang.go.id d. Tempat Lelang : KPKNL Medan, GKN II Lantai 1 & 2 Jl. P. Diponegoro No. 30 A Medan e. Penetapan Pemenang : Setelah Batas Akhir Penawaran f. Peserta lelang diharap menyesuaikan diri dengan penggunaan waktu server yang tertera pada alamat domain tersebut di atas 4. Peserta lelang diwajibkan menyetor uang jaminan lelang sama dengan uang jaminan yang disyaratkan penjual dalam pengumuman lelang ini, dan disetorkan sekaligus (tidak boleh dicicil) dan disetorkan ke nomor Virtual Account (VA) peserta lelang. Bagi peserta yang tidak ditunjuk sebagai pemenang lelang, uang jaminan akan dikembalikan, dipotong biaya transfer/RTGS/Pemindahbukuan. 5. Penawaran Lelang menggunakan akun peserta lelang setelah peserta lelang menyetor uang jaminan lelang. Penawaran lelang dimulai paling sedikit sama dengan nilai limit dan dapat dikirimkan berkali-kali sampai batas akhir penawaran. 6. Pemenang lelang harus melunasi harga pembelian dan bea lelang sebesar 2% paling lambat 5 (lima) hari kerja setelah pelaksanaan lelang. Penyetoran pelunasan ditujukan ke nomor VA pemenang lelang. Apabila wanprestasi atau tidak melunasi kewajiban pembayaran sesuai ketentuan di atas uang jaminan akan disetorkan ke kas negara. 7. Obyek yang dilelang dalam kondisi apa adanya (as is) dengan segala kekurangan dan konsekuensi biaya berikut segala permasalahan yang akan timbul dikemudian hari. Peserta lelang dianggap telah mengetahui/memahami kondisi objek lelang dan bertanggung jawab atas barang yang dibeli. Foto dan spesifikasi teknis tentang obyek lelang dapat dilihat pada alamat domain di atas dan karena Satu dan Lain Hal, Penjual dan/ atau Pejabat Lelang dapat melakukan Pembatalan/Penundaan terhadap Objek Lelang diatas dan pihak-pihak yang berkepentingan/peminat tidak dapat melakukan tuntutan/ keberatan dalam bentuk apapun baik pidana maupun perdata kepada KPKNL Medan dan PT. Bank Aceh Syariah Cabang Sisingamangaraja Medan. 8. Informasi Lebih Lanjut a. Untuk informasi lebih lanjut mengenai proses lelang, calon peserta dapat menghubungi KPKNL Medan, GKN II Lantai 1 & 2 Jalan Pangeran Diponegoro Nomor 30-A Medan, nomor telepon (061) 4513612 atau Call Center DJKN di nomor (021) 500991. b. Untuk informasi lebih lanjut mengenai objek lelang, calon peserta dapat menghubungi PT. Bank Aceh Syariah Cabang Sisingamangaraja Medan Alamat Jln. Sisingamangaraja Medan No.19 D-E Medan, Telp. 061-7323196, 7323021 atau saudara Lidya Lora Stela (HP: 081360609091), Mulya Hardi (HP: 085286341124) Medan, 29 Juli 2020

KPKNL PADANGSIDIMPUAN

KSP Sahabat Mitra Sejati Area Rantau Prapat d/h Area Sumut 3

0-1 2-1

0200 0200

1-1 3-0

0200 0200

PENGUMUMAN II (KEDUA) LELANG EKSEKUSI HAK TANGGUNGAN Berdasarkan pasal 6 UUHT No. 4 Tahun 1996 tentang Hak Tanggungan atas tanah beserta benda-benda yang berkaitan dengan tanah, PT. Bank Syariah Mandiri ACR Aceh akan melaksanakan Lelang Eksekusi Hak Tanggungan dengan perantaraan KPKNL Lhokseumawe, atas objek lelang sebagai berikut: No.

DEBITUR Objek Lelang

1.

Drs Syahril Hasballah SH MM Sebidang Tanah berikut bangunan Ruko 3 (Tiga) pintu dengan luas tanah 417 m2, sesuai dengan Sertifikat Hak Milik (SHM) No.502 atas nama Doktorandus Syahril Hasballah Sarjana Hukum Magister Manajemen terletak di Desa Birem Puntong Kec. Langsa Barat Kota Langsa Provinsi Aceh (d/h Propinsi Nanggroe Aceh Darusalam)

Nilai Limit Lelang

Uang Jaminan Lelang

Rp 1.211.250.000,-

Rp. 242.250.000,-

Ttd

Yang akan dilaksanakan Hari/Tanggal Cara Penawaran Batas Akhir Penawaran

Medan, 29 Juli 2020

WIB

PT. Bank Syariah Mandiri

KPKNL Lhokseumawe

KPKNL Lhokseumawe

Nomor :1008A/UN31.UPBJJ.3/LK.08.02/2020

Keterangan

Leg1

Langsa, 29 Juli 2020

Universitas Terbuka-UPBJJ Medan dengan perantara Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Medan akan melaksanakan Lelang Non eksekusi wajib Barang Milik Negara melalui internet dengan penawaran closed bidding dengan objek lelang berupa :

Nilai Jaminan Lelang

Jumat, 7 Agustus 2020 Juventus (Italia) v Olympique Lyon (Prancis) Man City (Inggris) v Real Madrid (Spanyol) Sabtu, 8 Agustus 2020 Barcelona (Spanyol) v Napoli (Italia) Bayern Munich (Jerman) v Chelsea (Inggris)

PT. Bank Syariah Mandiri ACR Aceh

Universitas Terbuka-UPBJJ Medan dengan perantara Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Medan akan melaksanakan Lelang Non eksekusi wajib Barang Milik Negara melalui internet dengan penawaran closed bidding dengan objek lelang berupa : Nilai Limit

Leg2 Babak 16 Besar

Persyaratan Lelang : 1. Cara Penawaran Lelang dilaksanakan dengan penawaran secara tertulis tanpa kehadiran peserta lelang melalui aplikasi yang dapat diakses pada alamat domain www.lelang.go.id/. Tata cara mengikuti lelang dapat dilihat pada menu “Tata Cara dan Prosedur” dan “Panduan Penggunaan” pada domain tersebut. 2. Peserta lelang diwajibkan menyetor uang jaminan lelang sama dengan uang jaminan yang disyaratkan penjual dalam pengumuman lelang ini, disetorkan sekaligus dan disetorkan ke nomor Virtual Account (VA) peserta lelang. Bagi peserta yang tidak ditunjuk sebagai pemenang lelang, uang jaminan akan dikembalikan, dipotong biaya transfer/RTGS/Pemindahbukuan. 3. Penawaran lelang dimulai paling sedikit sama dengan nilai limit dan dapat dikirimkan berkali-kali. 4. Pemenang lelang harus melunasi harga pembelian dan bea lelang paling lambat 5 (lima) hari kerja sejak pelaksanaan lelang. Apabila wanprestasi atau tidak melunasi kewajiban pembayaran/pelunasan sesuai ketentuan di atas maka uang jaminan akan disetorkan ke kas Negara. 5. Bea lelang pembeli sebesar 2 % dari harga lelang 6. Obyek yang dilelang dalam kondisi apa adanya (as is) dengan segala kekurangan dan konsekuensi biaya berikut segala permasalahan yang akan timbul dikemudian hari. Peserta lelang dianggap telah mengetahui/memahami kondisi objek lelang dan bertanggung jawab atas barang yang dibeli. Foto dan spesifikasi teknis tentang obyek lelang dapat dilihat pada alamat domain di atas dan karena satu dan lain hal, Penjual dan/atau Pejabat Lelang dapat melakukan Pembatalan/Penundaan terhadap Objek Lelang diatas dan pihak-pihak yang berkepentingan/peminat tidak dapat melakukan tuntutan/ keberatan dalam bentuk apapun kepada pihak Penjual dan/atau Pejabat Lelang KPKNL. 7. Peminat dapat melihat dan meneliti barang yang dilelang serta mendapatkan keterangan lebih lanjut dari PT. Bank Syariah Mandiri Kantor Cabang Langsa telp. (0641) 426135, 424014, 424284 8. Bea lelang pembeli sebesar 2 % dari harga lelang.

PENGUMUMAN LELANG

Uraian

yang dimenanginya bersama tim ini. Dia bagian dari segelintir pemain yang berhasil membangun reputasi klub ini,” sanjung Pep. Silva sudah mencetak 77 gol dalam 434 pertandingan bersama City di semua kompetisi. Di arena domestik, dia sudah memenangi empat trofi Liga Premier, dua Piala FA dan lima Piala Liga Inggris. Silva sendiri belum membocorkan rencana kelanjutan kariernya selepas meninggalkan Citizens. “Saat saya melihat semuanya ke belakang, saya tidak pernah bisa dalam impian terliar membayangkan apa yang akan saya capai. Ketika kamu muda, kamu tidak bermimpi tentang semua ini,” kenangnya. “Kamu bermimpi tentang menjadi seorang pesepakbola profesional, kamu mimpi bermain di papan atas. Tapi kamu tidak pernah berpikir tentang segala hal yang mungkin bisa kamu capai,” pungkas Silva. (m08/afp/men)

Waktu/Pelaksanaan Lelang. a. Hari/ Tanggal : Rabu, 12 Agustus 2020 b . Batas Akhir Penawaran : Pukul 11.00 WIB (waktu server) c. Alamat domain : www.lelang.go.id d . Tempat Lelang : KPKNL Lhokseumawe, jalan T. Hamzah Bendahara, Kota Lhokseumawe e. Penetapan Pemenang : Setelah Batas Akhir Penawaran

Nomor :1008/UN31.UPBJJ.3/LK.08.02/2020

NO

di Santiago Bernabeu, Madrid. Pemenang babak ini akan maju ke perempatfinal di tempat netral Lisbon, Portugal, menjajal pemenang laga Juventus versus Olympique Lyon. “Bagi saya dia salah satu pemain terbaik yang pernah bermain di Liga Premier. Anda bisa saja terus berdebat siapa yang nomor satu,” tutur De Bruyne. “Tetapi ketika Anda bermain dengan dia, Anda bisa mengapresiasi apa yang dia lakukan sepanjang waktu. Saya sudah main bersama dia selama lima tahun,ituwaktuyanglama,”klaim gelandang asal Belgia tersebut. Menurut Guardiola, timnya akan selalu menghargai kontribusi kapten Silva selama satu dasawarsa terakhir. Silva memainkan pertandingan terakhirnya di Liga Premier akhir pekan lalu, ketika The Eastlands menggunduli tim juru kunci Norwich City 5-0 di Etihad Stadium. “Luar biasa, jumlah pertandingan dan kualitas yang ditampilkannya, serta berbagai gelar

HLN

PT. BANK ACEH SYARIAH CABANG SISINGAMANGARAJA MEDAN

Area Collection & Recovery Manager


Sumatera Utara

WASPADA Rabu 29 Juli 2020

B1

1 Rumah Terbakar, 3 Dirusak BERINGIN (Waspada): Satu rumah permanen di Dusun I, Desa Serdang, Kecamatan Beringin, Kabupaten Deliserdang, Senin (27/ 7) malam, terbakar. Belum diketahui pasti penyebab kebakaran dan sumber api. Namun untuk mencegah agar api tidak menjalar, tiga rumah warga lainnya terpaksa dirusak. Peristiwa ini terjadi pukul 19:30, ketika listrik padam. Saat itu, salah satu warga melihat api membakar rumah milik D. Parhusip. Kemudian, warga mencoba memadamkan api dengan alat seadanya dan menyelamatkan barang-barang berharga milik D. Parhusip. Satu jam kemudian, api berhasil dipadamkan setelah tiga armada Pemadam Kebakaran milik Pemkab Deliserdang tiba di lokasi. Kepala Desa Serdang Kecamatan Beringin Henri Habeahan mengaku baru mengetahui

peristiwa tersebut setelah mendapat laporan warga. “Saat kejadian tadi, saya masih ada keperluan di luar rumah. Setelah mendapat laporan dari warga saya langsung datang ke lokasi,” kata Henri. Menurut Henri, rumah yang terbakar tersebut milik D. Parhusip, 52, yang sehari-hari membuka usaha kedai sampah. Namun untuk mencegah api menjalar ke rumah lainnya, tiga rumah masing-masing milik N. Manalu, S. Tamba dan J. Silalahi terpaksa dirusak. “Sebagai bentuk perhatian dan meringankan beban mereka, kita akan beri bantuan berupa sembako,” tambah Henri. Camat Beringin Wahyu Rismiana yang dikonfirmasi mengatakan, pihaknya belum mengetahui penyebab kebakaran. “Kalau masalah bantuan, nanti-nantilah itu kita pikirkan,” ujar Wahyu.(a14/B)

Penyakit Tak Kunjung Sembuh

Akhiri Hidup Di Tiang Broti TANAHKARO (Waspada) : Diduga akibat penyakit asam lambung tak kunjung sembuh, seorang pria ditemukan sudah tidak bernyawa, dengan kondisi leher terlilit kawat tergantung di tiang broti, Selasa (28/7) sekira pukul 04.30 Wib di Jalan Kapten Bom Ginting, Kel. Padang mas, Kec. Kabanjahe. Peristiwa ini dibenarkan Kapolres Tanah Karo AKBP Yustinus Setyo Indriyono melalui Kasubbag Humas Iptu Syahril Lubis kepada Waspada di Kabanjahe. Sementara dari pihak keluarga korban meminta agar korban gantung diri tidak dilakukan autopsi. Dikatakan Syahril, korban diketahui bernama Suriono Ginting, 39. Korban pertama kali ditemukan sudah tergantung di broti dapur rumah dengan kondisi sudah tidak bernyawa oleh istrinya Yunita, 32, yang saat itu selalu bersama tidur di samping korban. Sebelum ditemukan korban sudah tidak bernyawa lagi, dan berdasarkan penjelasan istri dan orangtua korban Unus, 77, sejak awal Mei lalu, korban sudah mengeluh sakit asam lambung dan sakit pada bagian jantung. Pihak keluarga juga sudah berupaya terus membawa korban baik secara medis maupun berobat kampung. Namun upaya itu belum juga dirasakan sembuh oleh korban, bahkan korban sering mengeluh kesakitan hingga menusuk ke bagian jantung ketika rasa sakit itu datang. Hingga pada Senin (27/7) sehari sebelum korban ditemukan tewas gantung diri, oleh pihak keluarga korban sempat dikusuk bersama istri. Keesokan harinya sekira pukul 04.30 Wib, korban sudah tidak ada lagi di tempat tidurnya, selanjutnya istri korban mengecek ke ruang dapur dan melihat bahwa suaminya sudah dalam posisi

gantung diri dan tidak bernyawa lagi. Temuan itu, langsung membuat histeris istri dan keluarga korban yang langsung menjerit melihat korban sudah tergantung di broti dapur. Hingga akhirnya mengundang warga sekitar dan warga berdatangan memberi semangat ke pihak keluarga korban. “Diketahui ini merupakan upaya yang keempat kali korban hingga akhirnya ditemukan sudah tidak bernyawa lagi,” jelas Syahril Lubis. (c02/C)

Waspada/ist

Kasatres Narkoba Polres Labuhanbatu AKP Martualesi Sitepu saat menjelaskan kronologi penangkapan tiga tenaga PPDPK RSUD Kotapinang terkait psikotropika.

Terkait Kasus Psikotropika

3 Honorer Labusel Ditangkap KOTAPINANG (Waspada): Institusi Pemkab Labusel kembali tercoreng. Pasalnya, tiga Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPDPK) atau disebut honorer yang bertugas di RSUD Kotapinang, ditangkap terkait kasus narkoba.

Waspada/Ist

KORBAN saat ditemukan sudah tidak bernyawa lagi disaksikan pihak keluarga dan petugas Kepolisian Polres Tanah Karo.

Polisi Gerebek Rumah Bandar Sabu TANJUNGBALAI (Waspada): Satres Narkoba Polres Tanjungbalai menggerebek rumah MNS alias Ica, 44, diduga bandar sabu di Jl. Jenaha Simpang SMP 11, Kel. Kapias Pulaubuaya Kec Teluknibung, Kota Tanjungbalai, Senin (27/7) malam pukul 19:00. Kapolres Tanjungbalai AKBP Putu Yudha

Prawira didampingi Kasubbag Humas Iptu Ahmad Dahlan Panjaitan menjelaskan, penangkapan berawal dari informasi masyarakat yang menyebutkan ada seorang warga memiliki narkotika jenis sabu. Kemudian, polisi melakukan penyelidikan dan berhasil menangkap tersangka saat berada di ruang tamu rumahnya. Dari tangan tersangka, polisi menyita barang bukti 16 bungkus plastik klip transparan diduga narkotika jenis sabu berat kotor 5,04 gram, timbangan elektrik, HP, potongan pipet, uang tunai Rp585 ribu, dan dua bal kecil plastik klip transparan kosong. Saat diinterogasi, tersangka mengaku sebagai pemilik barang haram itu. Tersangka digelandang ke Makopolres Tanjungbalai untuk pemeriksaan lebih lanjut. Atas perbuatannya tersangka dijerat Pasal 114 Ayat (1) Subs Pasal 112 Ayat (1) UU No. 35 Tahun 2009 Waspada/Ist tentang Narkotika. Ancaman Tersangka Ica berikut barang bukti sabu diamankan di Mapolres hukumanpalingsingkatlimatahun Tanjungbalai. paling lama 12 tahun.(a22/a21/B)

Salah seorang PPDPK RSUD Kotapinang yang ditangkap personel Polres Labuhanbatu itu adalah perempuan, berinisial SDM, 27 yang bekerja pada bagian Apoteker Pendamping. Sedangkan dua lainnya adalah laki-laki, masing-masing berinisial ES alias Ek, 23 dan ASH, 26 bekerja pada Bagian Anestesi. Informasi dihimpun dari kepolisian, Selasa (28/7) menyebutkan, pengungkapan kasus ini, berawal dari ditangkapnya MR alias Ri, 24, oleh personel

Satres Narkoba Polres Labuhanbatu di salah satu hotel di Kota Rantauprapat, Kab. Labuhanbatu, Rabu (22/7). Dia ditangkap dengan barang bukti 21 butir Riklona (Klonazepam), psikotropika golongan 4. “Kemudian, polisi melakukan pengembangan. Dan, pada hari yang sama, polisi menangkap ES di depan RSUD Kotapinang, setelah dipancing dengan menyamar sebagai pembeli. ES ditangkap berikut barang bukti 50 butir Riklona (Klonazepam),”

kata Kasatres Narkoba Polres Labuhanbatu AKP Martualesi Sitepu, SH, MH ketika dikonfirmasi Waspada, Selasa (28/7). Kemudian, kata dia, pengembangan terus dilakukan dan petugas meringkus SDM di rumahnya Komplek Perumahan AA Residen Kotapinang, Rabu (22/7). Barang bukti yang diamankan dari wanita ini yakni 2.240 butir obat Atarax (Alprazolam), yang merupakan psikotropika golongan 4 nomor urut 2 dan 40 butir Riklona. Terakhir, polisi meringkus ASH di rumah mertuanya Jalinsum Cikampak-Riau, Kec. Torgamba, Senin (27/7) sore. ASH berperan menghubungkan E dengan SDM, yang menyediakan psikotropika.

Dalam kasus ini, menurut Martualesi, totalpsikotropikayang berhasildisitasebanyak2.280obat Atarax dengan sebutan Alprazolam dan 111 butir Riklona dengan sebutan Klonazepam. Sehingga total keseluruhan psikotropika yang berhasil disita, yaitu sebanyak 2.391 butir serta ratusan butir obat keras lainnya. Dari hasil penyidikan, kata Martualesi, diketahui peredaran ini sudah berlangsung lama, sekira setahun lebih, dengan modus membeli dari penyedia obat seharga satu strip (10 butir) Rp100 ribu dan dijual kepada konsumen Rp50 ribu per butir atausatustripsehargaRp500ribu. “Dalam kasus ini, masih dilakukan penyelidikan kenapa obat-obatan dari RSUD peme-

rintah dapat beredar bebas tanpa ada resep dokter ataupun izin. Keempat orang ini dipersangkakan melanggar Pasal 60 Ayat 3 dan 4 UU RI No. 5 tahun 1997 tentang Psikotropika jo Permenkes RI No. 3 tahun 2017 tentang Perubahan Penggolongan Psikotropika dengan ancaman hukuman lima tahun penjara,” katanya. Sementara itu, diberitakan sebelumnya, pada Jumat (24/ 7), seorang PPDPK Pemkab Labusel, berinisial KH, 26, juga diringkus personel Unit Reskrim Polsekta Kotapinang, karena kepemilikansatupaketsabu-sabu. Tersangka KH telah dilimpahkan ke Polres Labuhanbatu, untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.(a23/I)

Soal New Normal, Kemenhub Sidak KNIA DELISERDANG (Waspada): Kepala Pusat Pengelolaan Transportasi Berkelanjutan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) RI Firdaus Komarno bersama tim melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Kualanamu International Airport (KNIA), Selasa (28/7) sore. Kunjungannya terkait kesiapan transportasi udara dalam menuju new normal. Saat itu, Firdaus Komarno didampingi Plt. Ka. Otban Wilayah II Medan Agung Pracayanto, Airport Duty Manager PT. Angkasa Pura II Kualanamu Luas Tambunan, Manager Keamanan Bandara Kualanamu Mira Ginting dan sejumlah pejabat penting lainnya. Firdaus mengatakan, kedatangannya, untuk melihat seluruh sarana dan prasarana transportasi yang ada di seluruh Indonesia khususnya Kualana-

mu untuk kepentingan masyarakat dalam hal menuju new normal. “Misalnya, di Bandara Kualanamu, kita melihat prosesnya dari mulai awal masyarakat masuk mendapat kejelasan seperti apa new normal dalam hal perjalanan udara. Kemudian kita menyelidiki calon penumpang apakah mendapat kesulitan setelah di bandara. Misalnya, dia belum mendapat rapid test, apakah di bandara disiapkan rapid test tersebut,” katanya. Kemudian, untuk mendukung physical distancing, pihaknya juga melihat apakah bandara sudah menyiapkan hal itu atau belum. Karena negara harus hadir dalam rangka penanganan Covid-19. “Jadi, masyarakat itu harus diatur sedemikian rupa, baik pada saat berpindah tempat, supaya tidak terpapar Covid-19,” jelasnya.

Karena itu, dia bersama tim Kemenhub datang ke beberapa daerah guna melihat kesiapan tersebut. Untuk Bandara Kualanamu, menurutnya, sudah baik dan terorganisir terkait social distancing. Kemudian petugas dari Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) yang menangani sudah menyiapkan7loketdiKualanamu. Soal dokumen perjalanan yang sangat menyulitkan penumpang, menurutnya, sudah mulai dibenahi, termasuk saat ini tempat rapid test sudah semakin banyak dan alatnya juga banyak. “Kalau dulu kan terbatas, sekarang tidak hanya di suatu tempat, dan ini sudah disosialisasikan kepada masyarakat,” ungkapnya. Dalam kunjungan di Sumut, Firdaus Komarno juga mengunjungi Bandara Silangit, Pelabuhan Ajibata, Pelabuhan

Waspada/Irianto/B

Kepala Pusat Pengelolaan Transportasi Berkelanjutan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) RI Firdaus Komarno didampingi Plt Ka. Otband Wilayah II Medan Agung Pracayanto dan pejabat terkait saat meninjau kesiapan new normal di KNIA. Belawan dan dilanjutkan ke Terminal Amplas Medan. Dari beberapa tempat yang dikunjungi, menurut Firdaus, ada beberapa kekurangan. Misalnya, pengaturan kursi ada tiga. Satu dicontreng tetapi cara mencontrengnya yang di samping cukupjauh,tetapiyangdibelakang

cukup dekat. Itu yang dikoreksi. “Kemudian ada beberapa tempat pengumuman informasi pada masyarakat yang kurang. Ini yang kita sampaikan supaya diperbaiki sehingga masyarakat tidak bingung ketika masuk bandara,” ujarnya.(a13/B)

Lain Dulu, Lain Sekarang

Pantai Ujung Sibolga, Kini Tak Menyeramkan Lagi NAMA Ujung Sibolga sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat Kota Sibolga. Mendengar nama itu, yang terlintas di benak masyarakat adalah angker dan menyeramkan. Sebab, lokasi tersebut merupakan tempat pemakaman umum. Hal itu membuat Pantai Ujung Sibolga kurang diminati masyarakat hingga terkesan menjadi tempat menyeramkan. Secara geografis, Pantai Ujung Sibolga atau yang lebih dikenal dengan sebutan Pajus, berada di kawasan yang terbilang cukup ramai. Yakni, di Kelurahan Simare-mare, Kecamatan Sibolga Utara, Kota Sibolga. Pantai Ujung Sibolga sangat mudah dijangkau dengan menggunakan kendaraan roda dua, roda empat maupun angkutan

umum. Karena lokasinya memang tidak jauh dari Pusat Pemerintahan Kota Sibolga. Namun, untuk menuju daerah pantainya, pengunjung harus melewati komplek pemakaman. Percaya atau tidak, dulu setiap masyarakat yang berkunjung ke tempat ini, kerap mendengar suara-suara aneh, bahkan melihat makhluk ghaib. Tidak jarang pula sebagian diantara pengunjung yang kembali dari Pantai Ujung Sibolga mengalami sakit lantaran “Tasapo” (istilah bahasa Sibolga) atau keteguran makhluk halus. “Jan lai kasitu munak, tasapo beko da (Jangan lagi ke sana kalian, keteguran nanti,” begitulah ucapan orangtua di Sibolga setiap melarang anggota keluarga mereka yang hendak

pergi ke Pantai Ujung Sibolga. Ada perbedaan yang menarik dari Pantai Ujung Sibolga dengan pantai lain yang ada di Sibolga. Di pantai ini, pasirnya tidak berwarna putih tetapi berwana cokelat dengan pasir halus.Deburanombakdisinitidak kalah dengan Pantai Sorake yang ada di Nias, Sumatera Utara. Dulu, pantai ini sering dikunjungi para pecinta olahraga surfing, karena tinggi ombaknya sangat mempesona. Kini, itu tidak didapatkan lagi. Upaya Pemerintah Kota Sibolga menghilangkan kesan menyeramkan terhadap tempat ini, akhirnya berhasil dilakukan. Tidak sedikit anggaran yang dikucurkan untuk menata kembali kawasan Pantai Ujung Sibolga ini. Namun, sebagian

masyarakat tampaknya belum memiliki kesadaran penuh dalam menjaga fasilitas publik sebagai sarana penting dan fungsional. Akibatnya, fasilitas umum yang dibangun di tempat itu untuk kepentingan masyarakat secara luas, dirusak dan disalahfungsikan. Sebagai kawasan yang digadang-gadang menjadi destinasi wisata pendongkrak perekonomian masyarakat, Pemko Sibolga melalui Dinas Pariwisata terus melakukan perbaikan dan pembenahan. Hingga akhirnya, pada tahun 2017, Gubernur Sumatera Utara saat itu H. Tengku Erry Nuradi hadir ke sana untuk meresmikan Pusat Jajanan Modern Pantai Ujung Siboga. “Pusat Jajanan yang diba-

ngun di tepi pantai ini semoga menjadi salah satu destinasi wisata andalan Kota Sibolga yang akan ikut mendongkrak perekonomian masyarakat,” kata Tengku Erry saat itu. Pembenahan kawasan Pajus tidak hanya semata mendukung pembangunan di sektor pariwisata saja, akan tetapi mendorong pengembangan perekonomian usaha mikro yang ada. Apalagi Kota Sibolga dan Tapanuli Tengah memiliki potensi wisata bahari dan religi, sehingga memiliki peluang untuk berkembang. Namun sangat disayangkan, belum genap satu tahun diresmikan Gubsu, tempat ini kembali sepi dari aktivitas. Entah apa penyebabnya. Parahnya, kawasan ini sempat men-

jadi tempat pasangan mudamudi memadu kasih. Kini, berkat sentuhan tangan kreatif Raja Hutagalung dan rekannya sebagai pihak yang mengelola kawasan Pajus ini, kesan menyeramkan itu akhirnya hilang. Kini, Pantai Ujung Sibolga tidak menyeramkan lagi. Hampir setiap hari obyek wisata yang menjadi kebanggaan masyarakat ‘Kota Ikan’ ini, ramai dikunjungi wisatawan, baik lokal mapun dari luar Kota Sibolga. Saat ini, Pantai Ujung Sibolga menjadi sudut kota tercantik untuk memandang keindahan laut Teluk Tapian Nauli dan menikmati matahari terbenam. Selain itu, kios-kios di Pajus kini telah dilengkapi berbagai macam kuliner khas Sibolga yang

Waspada/Ist

Kondisi Pantai Ujung Sibolga sangat memprihatinkan sebelum mendapat sentuhan pemerintah.

dapat dinikmati para pengunjungnya. “Luar biasa, seperti disulap. Saya bangga melihat Pajus yang sekarang,” kata Denni Lubis, Ketua Karang Taruna Kota Sibolga kepada Waspada. Denni juga menyatakan bangga pada Raja Hutagalung dan sejumlah pedagang lainnya, yang bersedia mengelola serta memberikannuansabarudiPajus. Selain mampu menyajikan aneka ragam panganan dengan cita rasa yang memanjakan lidah, para wirausahawan muda itu juga telah membantu pemerintah daerah membuka lapangan kerja baru. Sementara itu, Raja Hutagalung mengatakan, selaku putra daerah, dia merasa terpanggil untuk ikut terlibat memajukan

sektor pariwisata di Kota Sibolga guna menggairahkan perekonomian masyarakat. Karena itu, dia termotivasi mengelola pusat jajanan Pajus dengan baik. Sehingga nantinya, dapat berkontribusi menambah Pendapatan Asli Daerah (PAD). “Kami ingin kampung ini bisa menjadi kebanggaan orang luar. Rasanya tidak hanya saya, semua masyarakat Sibolga tentu bangga kampung halamannya dikenal banyak orang,” kata dia. Raja pun meminta kepada masyarakat serta para pengunjung Pajus, agar sama-sama menjaga lingkungan sekitar Pajus, serta tidak merusak atau mengambil fasilitas umum yang disediakan di tempat itu. * Haris Sikumbang/F

Waspada/Haris Sikumbang

KONDISI obyek wisata Pantai Ujung Sibolga saat ini.


Sumatera Utara

B2

WASPADA Rabu 29 Juli 2020

Serahkan Domba Dan Sapi

WASPADA

PAKPAK BHARAT (Waspada): Menyambut Hari Raya Idul Adha 2020 pada 31 Juli mendatang, Anggota DPRDSU yang juga bakal calon Bupati Pakpak Bharat, Franc Bernhard Tumanggor menyerahkan 67 ekor domba dan 1 ekor sapi untuk dibagikan ke 67 masjid yang ada di Kabupaten Pakpak Bharat. Bantuan ini merupakan bantuan pribadi. Penyerahan hewan kurban dilakukan secara simbolis oleh Franc Bernhard Tumanggor, di halaman Masjid Nurul Islam Salak, pada Senin (27/7) dan disaksikan Ketua MUI Al-Ustadz Drs. H. Malindung Capah, MM, Sekjend MUI Padang, para ustadz, pihak Kemenag Kab. Pakpak Bharat Darwis Boangmanalu, para jamaah Masjid Salak dan unsur lainnya . Anggota DPRDSU yang juga Balon Bupati Pakpak Bharat Franc Bernhard Tumanggor, Senin (27/7) mengatakan, penyerahan kurban ini merupakan wujud perhatian dan kepedulian dirinya beserta keluarga kepada masyarakat yang merayakan Idul Adha Khususnya di Kabupaten Pakpak Bharat. “Kami dan keluarga memberikan tali asih berupa domba 67 ekor dan sapi 1 ekor untuk dibagikan ke 67 masjid yang ada di Kabupaten Pakpak Bharat. Ini merupakan salah satu bentuk toleransi antara umat beragama di Indonesia yang harus kita jaga bersama, khususnya di Kabupaten Pakpak Bharat,” kata Franc. Sementara itu, Ketua MUI Kabupaten Pakpak Bharat Al-Ustadz Drs. H. Malindung Capah, MM mengatakan, pihaknya beserta BKM se-Kabupaten Pakpak Bharat sangat mengapresiasi dan menyampaikan terimakasih kepada Franc Bernhard Tumanggor beserta keluarga yang mempunyai perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat Kabupaten Pakpak Bharat.(a35/B)

Pemimpin Umum Dr. Hj. Rayati Syafrin Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab H. Prabudi Said Wakil Pemimpin Umum/Wapemred H. Teruna Jasa Said Wakil Penanggung Jawab H. Sofyan Harahap Pemimpin Perusahaan: Dr. Hj. Rayati Syafrin. Manajer Umum: H. Hendra DS. Manejer Iklan: H.Teruna Jasa Said, Hendrik Prayitno (Wakil), Rumondang Siagian (Medan), Lulu Lusia Damayanti (Jakarta). Redaktur Pelaksana Berita: Edward Thahir. Redaktur Pelaksana Non Berita: Dedi Sahputra (SMW Halaman Utama). Redaktur Medan: Zulkifli Harahap. Redaktur Sumatera Utara: David Swayana. Redaktur Aceh: Gito AP (SMW Halaman Utama). Redaktur Olahraga: Jonny Ramadhan Silalahi. Redaktur Luar Negeri: Aldion Wirasenjaya. Pj. Redaktur Nasional: T. Junaidi. Pj. Redaktur Ekonomi: Sulaiman Hamzah (Teknologi, Rumah). Humas: H. Erwan Efendi (Kabag). Promosi: H. Hendra DS (Kordinator), Hendrik Prayetno. Sekretaris Redaksi: Hj. Hartati Zein. Pemasaran: Zultamser. Asisten Redaktur: Irwandi Harahap (Halaman Utama), M. Ferdinan Sembiring (Medan, Universitaria), Diurna Wantana (Sumatera Utara, SMW Sumut-Aceh), Rizaldi Anwar (Aceh), Dedi Riono (Olahraga, Budaya), Austin Antariksa (KMS Kreasi), Armansyah Thahir (SMW Olahraga, Otomotif), Arianda Tanjung (SMW Olahraga, Kesehatan, Komunitas), Rudi Arman (SMW Medan), Syafriwani Harahap (Ragam, Keluarga, Kilas Balik), Hj. Neneng Khairiah Zen (Pendidikan,Travel, Kuliner),T. Junaidi (Hiburan), Denny Adil (Pelangi). Wartawan Kota Medan: Rudi Arman, Gito AP, M. Ferdinan Sembiring, M. Edison Ginting, Anum Purba, Amrizal, Sulaiman Hamzah, Sugiarto, Andi Aria Tirtayasa, Rama Andriawan, Sri Wahyuni Naibaho. Olahraga: Austin E. Antariksa, Dedi Riono, Armansyah Thahir, Arianda Tanjung. Fotografer: Muhammad Faisal, Hang Tuah Jasa Said, Surya Efendi. Koran Masuk Sekolah/KMS: Arianda Tanjung. Wartawan Jakarta: Andi Yanto Aritonang (Koordinator), Hasriwal AS, Dian Warastuti. Wartawan Sumatera Utara: Binjai/Langkat: Nazelian Tanjung (Koordinator), H. Riswan Rika, Ria Hamdani, Abdul Hakim, Chairil Rusli, Asrirais. Deli Serdang/Serdang Bedagai: HM. Husni Siregar (Kepala Biro), Irianto, Khairul Kamal Siregar, Edward Limbong, Edi Sahputra. Asahan/Tanjungbalai/Batubara: Nurkarim Nehe (Kepala Biro), Sapriadi, Bustami Chie Pit, Agus Diansyah Hasibuan, Iwan Hasibuan, Rahmad Fansur Siregar, Rasudin Sihotang. Tanah Karo/Dairi/Pakpak Bharat: Panitra Nedy Tarigan (Koordinator), Micky Maliki, Warikam Boang Manalu, Kartolo Munthe, Natar Manalu. Tebingtinggi/Pematangsiantar/Simalungun: Muhammad Idris (Kepala Biro), Kristian Brahmana, Edoard Sinaga, Hasuna Damanik, Ramsiana Gultom. Labuhan Batu/ Labuhan Batu Utara/ Labuhan Batu Selatan: Neirul Nizam (Kepala Biro), Budi Surya Hasibuan, Syahri Ilham Siahaan, Rifiq Syahri, Denny Syafrizal Daulay. Tapanuli Utara: Parlindungan Hutasoit. Humbang Hasundutan/Samosir/Toba Samosir: Horden Silalahi, Edison Samosir, Hendro Sihaloho. Sibolga/Tapanuli Tengah: Haris Sikumbang. Tapanuli Selatan/ Padang Sidimpuan: Sukri Falah Harahap (Kepala Biro), Ahmad Cerem Meha, Mohot Lubis, M. Suhandi Nasution. Mandailing Natal: Sarmin Harahap. Padang Lawas Utara: Sori Parlah Harahap. Padang Lawas: Idaham Butarbutar, Syarif Ali Usman. Kepulauan Nias: Bothaniman Jaya Telaumbanua. Wartawan Aceh: Banda Aceh: Aldin Nainggolan (Kepala Perwakilan), Munawardi Ismail, Muhammad Zairin, Zafrullah, T. Mansursyah, T. Ardiansyah, Gito Rollies. Aceh Utara/Lhokseumawe: Maimun (Koordinator), Zainal Abidin, Zainuddin Abdullah. Kuala Simpang: Muhammad Hanafiah, Yusri. Langsa: H. Ibnu Sa’dan, Dedek Juliadi, Munawar. Aceh Timur: Muhammad H. Ishak, Musyawir. Bireuen: Abdul Mukti Hasan. Pidie: Muhammad Riza. Pidie Jaya: Ferizal Gazali Sabang: T. Zakaria Al-Bahri. Subulussalam: Khairul Boang Manalu. Aceh Selatan: Faisal. Aceh Barat Daya: Syafrizal. Aceh Tenggara: Ali Amran. Aceh Singkil: Arief K Helmi. Simeulue: Rahmad. Nagan Raya: Mujiburrahman.

Jangan layani dan segera laporkan ke pihak berwajib atau ke Sekretaris Redaksi bila ada yang mengaku wartawan WASPADA tetapi tidak bisa menunjukkan kartu pers yang sah, ditandatangani pemimpin redaksi

Waspada Edward Limbong/B

Massa AMMPK saat melakukan aksi di depan Kantor Bupati Deliserdang.

Aksi Unjukrasa Ketiga Kalinya

Bupati DS Dinilai Lambat Evaluasi Kadis Kesehatan DELISERDANG (Waspada): Massa yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Dan Mahasiswa Peduli Kesehatan (AMMPK) Sumatera Utara (Sumut), kembali melakukan aksi unjukrasa untuk ketiga kalinya. Mereka menilai kinerja Bupati Deliserdang lambat dalam mengevaluasi Kadis Kesehatan. Pantauan Waspada, Selasa (28/7), massa AMMPK yang berunjukrasa untuk ketiga kalinya ini, melakukan aksi di depan Kantor Bupati Deliserdang. Mereka membawa poster dan spanduk dengan tulisan “Copot Kadis Kesehatan Deliserdang”. Ketua Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Deliserdang Hendra Boang Manalu menjelaskan, mereka sudah kali ketiga melakukan aksi. Pertama dilakukan di Pengadilan Negeri Lubupakam dan dua kali di Kantor Bupati Deliserdang. Meski sudah tiga kali melakukan aksi, namun Bupati Deliserdang tidak ada merespon. Karena itu, mereka memberikan tinta merah atas lambatnya kinerja Bupati Deliserdang menyikapi kasus korban kemanusiaan di PuskesmasTanjung Rejo. “Minggu lalu, mereka (Sekretaris Dinas Kesehatan) ber-

janji agar kami bisa beraudiensi dengan Bupati Deliserdang. Hari ini, kami menagih janji itu, tapi tidak juga ada kejelasan,” katanya. Hendra tetap mendesak Bupati Deliserdang segera mengambil kebijakan pemecatan atau pencopotan Kepala Dinas Kesehatan yang terkesan acuh akan permasalahan hilangnya nyawa almarhum Sugiono setelah ditolak saat berobat di Puskesmas Tanjung Rejo. Pihak Puskesmas beralasan tidak memiliki alat medis dalam menangani penyakit almarhum. Tidak hanya itu, lanjut Hendra, mereka juga meminta Bupati Deliserdang mencopot jabatan Kepala Puskemas Tanjung Rejo. Bahkan, pihak penegak hukum juga diminta untuk mengadili Kepala Puskemas Tanjung Rejo karena dinilai lalai dalam melaksanakan tugastugasnya.

Sementara itu, peserta aksi Irham Rambe mengatakan, ketika melakukan aksi pada Selasa (21/7), mereka diterima Sekretaris Dinas Kesehatan untuk menampung aspirasi. Sekretaris Dinas Kesehatan berjanji untuk mempertemukan mereka dengan Bupati Deliserdang. “Jadi, saat itu kami melakukan aksi ada pihak Pemkab Deliserdang datang dan menyampaikan sesegera mungkin mempertemukan kita dengan Bupati Deliserdang untuk merespon secara langsung tuntutan kita,” katanya. “Tapi walaupun surat sudah kita layangkan, pihak Pemkab yang mendatangi kami waktu itu, setelah dihubungi hingga detik ini, tidak ada respon,” tambah Irham. Karena itu, lanjut Irham, mereka merasa dibohongi oleh Pemkab Deliserdang dan dinilai tidak serius untuk menyelesaikan tuntutan mereka. “Jadi, kami hadir di sini agar secepatnya Bupati Deliserdang mencopot Kadis Kesehatan Deliserdang, karena dia sebagai pimpinan tertinggi serta bertanggungjawab atas pelayanan

dan fasilitas kesehatan di Deliserdang. Sampai saat ini juga tidak ada memberikan respon yang baik. Bahkan kepada pihak keluarga korban, juga tidak ada meminta maaf,” tegasnya. Sebelumnya, massa AMMPK Sumut menggelar aksi unjukrasa menuntut penegak hukum mengusut tuntas penolakan pelayanan kesehatan yang berujung kematian. Kemudian pada Selasa (21/ 7) AMMPK melakukan aksinya di depan Kantor Bupati Deliserdang dan melanjutkan ke DPRD Deliserdang. Saat itu, Sekretaris Dinas Kesehatan Deliserdang dr. Herri Kurnia mengatakan, pihaknya akan segera menindaklanjutinya. “Jadi kami dari pihak Dinas Kesehatan, saya Sekretaris Dinas Kesehatan dr. Herri Kurnia mudahmudahan, kami nanti akan menindaklanjuti laporan adekadek sekalian,” katanya. Aksi unjukrasa ini bermula dari kejadian pada 9 April 2020. Diduga ada penolakan pelayanan kesehatan terhadap almarhum Sugiono di Puskesmas Tanjung Rejo Kecamatan Percut Seituan yang mengakibatkan pasien meninggal.(a16/a01/I)

Waspada/Warikam Boangmanalu

Anggota DPRDSU yang juga Balon Bupati Pakpak Bharat Franc Bernhard Tumanggor saat menyerahkan secara simbolis 67 ekor domba dan 1 ekor sapi untuk 67 masjid di Pakpak Bharat.

108 Warga Terima BLT BATANGKUIS (Waspada): Sebanyak 108 warga Desa Sugiharjo Kecamatan Batangkuis yang tersebar di lima dusun, menerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Tahap II. Bantuan diserahkan oleh Kades Sugiharjo Burhanuddin di Balai Desa setempat, Selasa (28/7). Kades Sugiharjo mengatakan, pandemi Covid-19 telah berdampak terhadap kehidupan sosial ekonomi masyarakat, termasuk yang dirasakan warga Desa Sugiharjo. Untuk meringankan beban masyarakat dan sebagai bentuk perhatian, pemerintah memberi bantuan langsung tunai yang anggarannya berasal dari Dana Desa. “Mudah-mudahan bantuan yang diberikan ini dapat meringankan beban masyarakat di tengah pandemi Covid-19. Tidak lupa saya juga ingatkan warga untuk selalu mengikuti anjuran pemerintah selalu memakai masker guna mengantisipasi penyebaran Covid-19,” kata Burhanuddin. PantauanWaspada, pembagian BLT DD tahap II kepada warga ini tetap mengikuti protokol kesehatan. Setiap warga yang menerima, dipanggil satu per satu ke dalam Balai Desa dengan memakai masker. Sementara itu, Sekretaris Desa Sugiharjo Irawan menjelaskan, untuk tahun 2020 Pemerintah Desa Sugiharjo menerima anggaran Dana Desa sebesar Rp770.281.000. Sebagian dana itu digunakan untuk kegiatan pemerintahan, infrastruktur, pemberdayaan masyarakat. Sedangkan sebagian lagidialokasikan untuk masyarakat yang terdampak Covid-19.(a14/B)

Pergerakan Pesawat Di KNIA Meningkat DELISERDANG (Waspada): Menjelang Hari Raya Idul Adha 1441 H, yang jatuh pada Jumat, 31 Juli 2020, pergerakan penerbangan pesawat dan penumpang tujuan domestik mengalami peningkatan di Kualanamu International Airport (KNIA). Informasi dihimpun Waspada, kondisi ini berlangsung sejak sepekan terakhir. Pergerakan pesawat di kisaran 70-

an lebih per hari ke berbagai tujuan. Sementara jumlah pergerakan penumpang juga meningkat rata-rata di angka 5 ribuan per hari. “Mungkin karena menjelang Hari Raya Idul Adha, makanya ada peningkatan, mudah-mudahan ini terus berkelanjutan,” kata Airport Duty Manager PT Angkasa Pura II Kualanamu Luas Tambunan, Selasa (28/7).

Dikatakannya, sesuai data pergerakan pesawat baik datang dan pergi, sudah mencapai di angka 78 penerbangan per hari dengan 12 tujuan bandara domestik. Sedangkan sebelumnya masih di angka 66 penerbangan dengan 9 tujuan bandara domestik. Artinya, ada pening-katan 12 penerbangan sampai saat ini. Hal yang sama juga terjadi

pada penumpang saat ini di kisaran 5.909 penumpang per hari. Sebelumnya di bawah ini. “Diprediksi akan ada peningkatan, mengingat Hari Raya Idul Adha dua hari lagi,” paparnya. Luas berharap kondisi ini terus membaik, dan Covid-19 segera berlalu dari Indonesia sehingga aktivitas penerbangan dan perekonomian kembali normal seperti sedia kala.(a13/C)

Waspada/Khairul K. Siregar/B

KADES Sugiharjo Kecamatan Batangkuis Burhanuddin ketika menyerahkan BLT DD tahap II secara simbolis kepada salah seorang warga di Balai Desa, Selasa (28/7).

‘Desa Satu’ Masuk Top 45 Inovasi Pelayanan Publik 2020

Hadiri Musga IKA Smansa BINJAI (Waspada): Wali Kota Binjai HM Idaham menghadiri Musyawarah Keluarga (Musga) Ikatan Alumni SMA Negeri 1 (IKA Smansa) Binjai di Aula RM Punokawan, Jl. Gatot Subroto, Binjai Barat, Minggu (26/7) malam. Dalam Musga tersebut, Letkol CKM dr. Darma Malem Sembiring terpilih sebagai Ketua dengan Sekretaris Abdi Osrikal dan Bendahara Agus Tawan Karnajaya. Ketua IKA Smansa Binjai Letkol CKM dr. Darma Malem Sembiring, Senin (27/7) mengatakan, dirinya segera melaksanakan kegiatan sosisal agar Smansa terus bermanfaat, baik untuk alumni maupun masyarakat Binjai. “Mari kita berguna dan bermanfaat untuk seluruh alumni dan para adik-adik kita yang saat ini masih duduk di bangku sekolah. Kita juga harus tetap kokoh,” ujarnya. Darma Malem menambahkan, dalam raker nanti akan dibentuk bidang ekonomi kreatif serta kepemudaan dan olahraga. Sementara itu, Wali Kota Binjai HM Idaham mengucapkan selamat kepada pengurus Ika Smansa periode 2020-2024. “Semoga semua alumni SMA Negeri 1 Binjai dapat mengabdi untuk bangsa, negara dan kemajuan alumni SMA Negeri 1 Binjai,” kata Idaham yang juga alumni SMA Negeri 1.(a34/B)

Waspada/Ist

PENYERAHAN pataka kepada Kepala SMA Negeri 1 untuk diserahkan kepada Ketua IKA Smansa terpilih.

LUBUKPAKAM (Waspada): Pemkab Deliserdang melalui Dinas Pendidikan yang berupaya meningkatkan kualitas pendidikan lewat program ‘Cerdas’, ‘Opung Sari Basah Bang’ dan ‘MeSRA BerTuah’, mewujudkan ‘Desa Satu’ (Deliserdang Sekolah Bermutu) masuk Top 45 Inovasi Pelayanan Publik Tahun 2020. Ditetapkannya Dinas Pendidikan Deliserdang sebagai salah satu instansi pemerintah masuk Top 45 Inovasi Pelayanan Publik tertuang dalam Surat Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi RI No. 192/ 2020 tanggal 23 Juli 2020 ditandatangani Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi BirokrasiTjahjo Kumolo. Selain Top 45 Inovasi Pelayanan Publik, Menpan-RB juga menetapkan 5 pemenang Outstanding Achievement Of Public Service Innovation 2020. Bupati Deliserdang Ashari Tambunan memaparkan program mewujudkan ‘Desa Satu’ yang merupakan gabungan dari program ‘Cerdas’, ‘Opung Sari Basah Bang’ dan ‘MeSRA BerTUAH’ kepada Tim Panel Independen (TPI) KIPP Kementerian Pendayaagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi secara virtual dari aula Cendana kantor Bupati Deliserdang di Lubukpakam, barubaru ini. Penyampaian presentasi program mewujudkan ‘Desa Satu’ untuk mengikuti seleksi Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP)Top 45 Tahun 2020, setelah sebelumnya Pemkab

Deliserdang melalui Dinas Pendidikan berhasil meraih Top 99 Inovasi Pelayanan Publik. Ashari menjelaskan perjalanan dan hasil program Cerdas (Percepatan rehabilitasi dan apresiasi terhadap sekolah), Opung Sari Basah Bang (Operasi pungut sampah setiap hari, bank sampah sekolah dan pembinaan berjenjang) dan MeSRA BerTUAH (Mewujudkan sekolah ramah anak bersama orangtua masyarakat dan sekolah). Sedangkan program ‘Desa Satu’ (Deliserdang Sekolah Bermutu) merupakan gabungan dari tiga inovasi yakni ‘Cerdas’, ‘Opung Sari Basah Bang’ dan ‘Mesra Bertuah’, yang telah mendapat penghargaan dari pemerintah pusat. Untuk program ‘Cerdas’, lanjut Ashari, pertama kali diluncurkan tahun 2005. Saat

itu, 70 persen dari 621 Sekolah Dasar Negeri (SDN) di Deliserdang tidak layak sebagai tempat proses belajar mengajar. Bahkan, 73 persen mobiler sekolah dalam keadaan rusak. SementaradanapembangunandariAPBD Deliserdang ketika itu hanya Rp5 miliar. Minimnya anggaran karena terjadinya pemekaran Kabupaten Deliserdang dengan lahirnya Kabupaten Serdang Bedagai pada tahun 2004. Lewat program ‘Cerdas’ yang melibatkan pemerintah, pengusaha dan masyarakat, akhirnya pada tahun 2008 Deliserdang berhasil merehabilitasi seluruh sekolah tersebut. Setelah ‘Cerdas’, diluncurkan program ‘Opung Sari Basah Bang’. Program ini diluncurkan karena sebagian besar lingkungan sekolah terlihat gersang dan

tandus.Banyaklingkungansekolah kotor,sampahtidakdikeloladengan baik. Begitu juga kantin sekolah belummenjaditempatjajananyang baik bagi siswa. Sedangkan ‘MeSRA BerTUAH’ diluncurkan karena masih terjadi kekerasan fisik, psikis dan verbal di sekolah. Bahkan, pada tahun 2015 terjadi 255 kasus kekerasan terhadap anak di Sumatera Utara dan 34 kasus diantaranya terdapat di Deliserdang. Kemudian, lingkungan maupun pembelajaran yang dilakukan guru belum ramah anak. Dukungan orangtua yang belum maksimal serta belum terpenuhinya hak-hak anak di bidang pendidikan. “Sedangkan program ‘Desa Satu’ merupakan gabungan tiga inovasi yang telah mendapat

penghargaan dari pemerintah pusat,” jelas Ashari. Dari hasil seluruh tahapan seleksi yang dilakukan TPI KIPP terhadap Top 99 Inovasi Pelayanan Publik Tahun 2020 dan 15 finalis Kelompok Khusus KIPP 2020, ditetapkan Top 45 Inovasi Pelayanan Publik Tahun 2020 dan 5 pemenang Outstanding Achievement Of Public Service Innovation 2020. Dan, salah satunya adalah Dinas Pendidikan Kabupaten Deliserdang berdasarkan verifikasi dan observasi lapangan. Selanjutnya ditetapkan melalui Surat Keputusan Menteri PANRB No. 192 Tahun 2020. Bupati Deliserdang H. Ashari Tambunan melalui Kepala Dinas Pendidikan Timur Tumanggor yang dihubungi, Senin (27/7), membenarkan program ‘Desa

Satu’ Kabupaten Deliserdang berhasil masuk Top 45 Inovasi Pelayanan Publik 2020. “Keberhasilan ini tentunya menjadi motivasi untuk lebih meningkatkan mutu serta kualitas pendidikan bagi tenaga pendidik dan peserta didik dengan berpedoman pada sistem pembelajaran delapan standar nasional pendidikan. Dan, motivasi itu akan menjadikan kita dari yang baik ke tingkat lebih baik,” ujar Tumanggor. “Di sisi lain, keberhasilan ini juga tidak terlepas dari kerja keras dan kerjasama serta terjalinnya rasa kebersamaan seluruh stakeholder jajaran Pemkab Deliserdang di bawah kepemimpinan Bupati H. Ashari Tambunan dan Wakil Bupati HM Yusuf Siregar,” demikian Tumanggor. (a01/B)

Waspada/Ist

KEPALA Dinas Pendidikan Deliserdang Timur Tumanggor (dua kiri) ketika memberi arahan kepada Korwil Disdik Tanjungmorawa Tikwan Siregar dan salah seorang Kepala Sekolah SD saat meninjau salah satu sekolah di Tanjungmorawa, barubaru ini.

Waspada/HM Husni Siregar

BUPATI Ashari Tambunan (tengah) didampingi Kadis Pendidikan Timur Tumanggora (kiri) dan Sekretaris Dinas Pendidikan Yusnaldi (kanan) saat menyampaikan presentasi kepada TPI KIPP Kemenpan-RB secara virtual dari Aula Cendana kantor Bupati Deliserdang di Lubuk Pakam, belum lama ini.


Sumatera Utara

WASPADA Rabu 29 Juli 2020

Kota Medan B. Aceh Binjai Bireuen B. Pidie G. Sitoli K. Jahe Kisaran Kutacane Langsa

Zhuhur 12:33 12:47 12:34 12:41 12:41 12:37 12:34 12:30 12:36 12:36

‘Ashar 15:58 16:11 15:59 16:06 16:05 16:02 15:59 15:54 16:01 16:01

Magrib 18:43 18:59 18:44 18:53 18:52 18:44 18:43 18:38 18:46 18:47

‘Isya

Imsak

Shubuh Syuruq

Kota

19:56 20:13 19:57 20:07 20:06 19:57 19:56 19:52 19:59 20:01

04:52 05:02 04:53 04:57 04:57 05:00 04:53 04:49 04:55 04:53

05:02 05:12 05:03 05:07 05:07 05:10 05:03 04:59 05:05 05:03

L.Seumawe 12:39 L. Pakam 12:33 Sei Rampah12:32 Meulaboh 12:43 P.Sidimpuan12:31 P. Siantar 12:32 Balige 12:32 R. Prapat 12:29 Sabang 12:46 Pandan 12:33

06:22 06:32 06:22 06:27 06:27 06:29 06:23 06:19 06:25 06:23

Zhuhur ‘Ashar 16:04 15:57 15:56 16:08 15:56 15:56 15:56 15:53 16:11 15:57

B3

Magrib

‘Isya

Imsak

Shubuh Syuruq

Kota

Zhuhur ‘Ashar

Magrib

‘Isya

Imsak

Shubuh Syuruq

Kota

18:52 18:42 18:42 18:54 18:37 18:41 18:40 18:36 19:00 18:40

20:05 19:56 19:55 20:07 19:50 19:54 19:53 19:49 20:14 19:53

04:55 04:51 04:50 05:01 04:53 04:51 04:52 04:50 05:01 04:54

05:05 05:01 05:00 05:11 05:03 05:01 05:02 05:00 05:11 05:04

Sibolga Sidikalang Sigli Singkil Stabat Takengon T.Balai Tapaktuan Tarutung T.Tinggi

12:33 12:34 12:44 12:37 12:34 12:41 12:29 12:39 12:32 12:31

18:40 18:43 18:57 18:45 18:44 18:52 18:38 18:48 18:40 18:41

19:53 19:56 20:10 19:58 19:57 20:05 19:51 20:02 19:53 19:54

04:54 04:54 04:59 04:58 04:52 04:57 04:49 04:58 04:53 04:50

05:04 05:04 05:09 05:08 05:02 05:07 04:59 05:08 05:03 05:00

Panyabungan 12:30 Teluk Dalam 12:37 Salak 12:35 Limapuluh 12:30 Parapat 12:32 Gunung Tua 12:29 Sibuhuan 12:29 Lhoksukon 12:39 D.Sanggul 12:33 Kotapinang 12:28 Aek Kanopan 12:29

06:25 06:21 06:20 06:31 06:23 06:21 06:22 06:19 06:31 06:24

15:57 15:59 16:09 16:01 15:58 16:05 15:54 16:04 15:57 15:56

06:24 06:24 06:30 06:27 06:22 06:28 06:18 06:28 06:23 06:20

Dihisab oleh: Tim Ahli Badan Hisab dan Rukyat (BHR) Sumut

Zhuhur ‘Ashar 15:54 16:01 15:59 15:55 15:57 15:54 15:54 16:03 15:58 15:52 15:54

Magrib

‘Isya

Imsak

Shubuh Syuruq

18:35 18:42 18:43 18:40 18:41 18:36 18:35 18:51 18:41 18:35 18:37

19:48 19:55 19:56 19:53 19:54 19:49 19:48 20:04 19:54 19:48 19:51

04:53 05:00 04:55 04:49 04:52 04:51 04:52 04:55 04:54 04:49 04:50

05:03 05:10 05:05 04:59 05:02 05:01 05:02 05:05 05:04 04:59 05:00

Penyelenggara Pilkada Rapid Test SEIRAMPAH (Waspada): Sebanyak 1.594 Penyelenggara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bupati dan Wakil Bupati Sergai tahun 2020 menjalani rapid test, Selasa (28/7). Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM KPU Sergai, Ardiansyah Hasibuan kepada Waspada melalui pesan WhatsApp mengatakan, penyelenggara Pilkada Sergai dari 17 kecamatan dan 243 desa/ kelurahan di Sergai yang menjalani rapid test yakni Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) ditambah Sekretariat sebanyak 136 orang. Kemudian, Panitia Pemungutan Suara (PPS) ditambah Sekretariat sebanyak 1.458 orang. Jadi, secara keseluruhan yang mengikuti rapid test

P. Siantar

Pengedar Ganja

sebanyak 1.594 orang. “Hari ini (Selasa) Petugas PPK, PPS, dan sekretariat menjalani rapid test guna mencegah penyebaran Covid-19 dalam rangka mensukseskan Pilkada Bupati dan Wakil Bupati yang diselenggarakan 9 Desember mendatang,” jelas Ardiansyah. Menurut Ardiansyah, rapid test dilaksanakan di masing-masing Puskesmas yang tersebar di 17 kecamatan di Kab.Sergai. “Informasi terakhir yang diperoleh, ada 7 orang yang dinyatakan reaktif. Petugas yang reaktif akan menjalani isolasi mandiri selama 14 hari di bawah pengawasan pihak Puskesmas setempat,” ujar Ardiansyah.(a15/B)

Banyak SPPT PBB Tumpang Tindih yang kita bayar satu saja,” kata Ketua DPRD. Tidak tertibnya SPPT PBB yang diterbitkan kantor perpajakan terhadap obyek pajak membuat tunggakan PBB Kota P. Sidimpuan makin tinggi. “Memang sebagian masyarakat ada yang menunggak PPB, tapi sebagian diantaranya karena tumpang tindih,” paparnya. Terjadinya penebitan SPPT PBB lebih dari satu terhadap satu obyek pajak termasuk akibat jual beli tanah yang tidak dilaporkan kepada pihak berwenang sesuai dengan ketentuan. Guna mengurai dan menyelesaikan tunggakan PBB tersebut, lanjut Siwan, pihaknya akan berkomunikasi dengan pihak perpajakan agar dilakukan validasi terhadap obyek pajak dan SPPT yang telah diterbitkan. “Ini tidak bisa dibiarkan berlarut-larut dan harus diselesaikan,” ujarnya. Ketua PWI Tabagsel Sukri Falah Harahap bersama Wakil Ketua Mohot Lubis, Kodir Pohan dan Riwasdi, Sekretaris Ikhwan Nasution serta Penasehat Basyrah Batubara dan sejumlah pengurus lainnya mengapresiasi Ketua DPRD P. Sidimpuan yang ingin mendorong penyelesaian berbagai masalah di daerah ini. Saat menerima audiensi Pengurus PWI Tabagsel Periode Waspada/Mohot Lubis 2020-2023, Ketua DPRD Ketua DPRD P. Sidimuan Siwan Siswanto, SH (kanan) memberi P.Sidimpuan Siwan Siswan, SH penjelasan tentang SPPT PBB yang tumpang tindih saat menerima didampingi Sekretaris Dewan audiensi Pengurus PWI Tabagsel di bawah kepemimpinan Sukri Irfan Bakhri dan Bagian Falah Harahap (kiri). Persidangan.(a39/a05/B) P. SIDIMPUAN (Waspada): Ketua DPRD Kota P. Sidimpuan Siwan Siswato, SH mengatakan, banyak Surat Pemberitahuan Pajak Terutang (SPPT) Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) yang diterbitkan kantor perpajakan tumpang tindih. “Sebagai contoh, tagihan PBB yang saya terima atas obyek yang sama sampai tiga,” kata Ketua DPRD Kota P. Sidimpuan Siwan Siswato, SH saat menerima audiensi pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Tapanuli Bagian Selatan (Tabagsel), Selasa (28/7). Menurut Siwan, hal serupa bukan hanya dialaminya sebagai bagian dari yang masuk kategori penunggak pajak akibat slip SPPT PBB tumpang tindih, tapi juga dialami masyarakat lainnya. “Mengingat obyeknya hanya satu, tentu

Satu Warga Kembali Positif Covid-19 SEIRAMPAH (Waspada): Seorang warga Sergai kembali positif Corona Virus Disease 2019 (Covid-19). Sehingga menambah jumlah kasus Covid-19 dengan menjadi 40 kasus. Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas (Gustu) Percepatan Penanganan Covid-19 Kab. Sergai Drs. H. Akmal, AP, MSi kepada wartawan di posko Gugus Tugas di Sei Rampah, Selasa (28/ 7), menyampaikan ada satu orang warga Sergai yang terpapar Covid-19. Informasi yang diperoleh dari Kepala Dinas Kesehatan Sergai dr. Bulan Simanungkalit, MKes, lanjut Jubir Gustu, korban terbaru ini berinisial US, 42, warga Kecamatan Sipispis. US merupakan karyawan salah satu bank yang awalnya masuk dalam daftar tracing karena menjadi kontak erat dengan rekan kerjanya warga Kota Tebingtinggi yang lebih dulu dinyatakan positif Covid-19. “Karena US masuk dalam daftar tracing, maka pihak perusahaan tempatnya bekerja melakukan prosedur rapid test dan tes PCR terhadap US pada 21 Juli. Kemudian, pada 26

Juli, pihak Laboratorium Covid-19 Departemen Mikrobiologi Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara merilis hasil PCR test yang menyatakan US positif Covid-19,” jelas Akmal. Selanjutnya, kata Jubir Gustu, Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara menyampaikan hasil tersebut ke Dinkes Sergai. Kemudian, Dinkes Sergai segera melaksanakan penyelidikan epidemiologi dan tracing kontak ke alamat yang bersangkutan. “Tim Gugus Tugas melalui Dinkes akan melakukan tindakan yang diperlukan untuk memutus rantai penyebaran lanjutan, yaitu proses tracing kontak erat dengan korban dan proses disinfeksi lewat penyemprotan disinfektan ke area yang dianggap rawan penyebaran Covid19,” jelas Akmal. Pertambahan ini, menurut Jubir Gustu, menjadikankasusCovid-19diKabupatenSergaimenjadi total 40 kasus dengan rincian 20 warga sudah dinyatakan sembuh, 19 kasus aktif sedang dilakukan tindakan medis intensif di rumah sakit rujukan serta satu kasus meninggal dunia.(a15/C)

Kepedulian Darma Wijaya Pada Pedagang SUDAH menjadi tradisi bagi Wakil Bupati Serdang Bedagai Darma Wijaya setiap usai pertandingan sepakbola persahabatan, tetap menjamu kedua tim ke warung misop/bakso atau warung jajanan lainnya yang terdekat dengan lokasi pertandingan. Selain menjadi ajang silaturahmi antarklub sepakbola oldcrak, tradisi tersebut juga sebagai bentuk kepedulian dan pemberdayaan terhadap pedagang kecil, terlebih di masa pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19). Bukan hanya sebatas itu, pada malam hari, Wabup Darma Wijaya juga kerap menjalin silaturahmi dengan masyarakat guna menyerap aspirasi dengan memilih tempat berpindah-pindah (roadshow) ke berbagai warung kopi maupun pedagang makanan lainnya. Seperti Sabtu (25/7) malam, usai laga persahabatan antara PS Jurnalis Sergai melawan PS Seroja FC Perbaungan, Wabup DarmaWijaya didampingi sang istri Rosmaida Darma Wijaya menjamu kedua tim ke warung bakso Arema milik Anto Jowo, 50, di Dusun I, Desa Deli Muda Hilir, Kec Perbaungan. Lokasi warung ini tidak jauh dari lapangan Deli Muda PT Indah Pontjan, tempat berlaganya kedua tim. Malam itu, Darma Wijaya yang kembali mencalonkan diri sebagai Bakal Calon Bupati Sergai berpasangan dengan Adlin Umar Yusri

Tambunan menghabiskan 250 mangkok bakso lebih ditambah lagi minuman ringan. Hanya dalam hitungan jam, dagangan Anto Jowo ludes tak tersisa. Pedagang bakso Arema, Anto Jowo sangat bersyukur, karena selama belasan tahun menjadi pedagang bakso, baru kali ini kedatangan tamu istimewa Wakil Bupati Sergai. Karena itu, dia memberikan apresiasi kepada Wabup Sergai yang peduli dengan pedagang kecil, terlebih di masa sulit akibat pandemi Covid19 ini. Karena ramainya pembeli, kata Anto, sekitar 250 mangkok lebih dagangan baksonya habis terjual, ditambah lagi minuman ringan mencapai seratusan botol. Wabup Sergai Darma Wijaya yang akrab disapa Wiwik mengatakan, bagi dirinya roadshow mengunjungi warung-warung sudah menjadi tradisi sejak dulu dalam upaya mendukung usaha kuliner pedagang kecil. “Terlebih ketika usai pertandingan sepakbola persahabatan, kedua tim tetap dijamu di warung jajanan terdekat dari lapangan. Hal ini sebagai bentuk dukungan langsung dan nyata terhadap masyarakat dalam mendongkrak perekonomian pedagang kecil terlebih saat pandemi Covid-19 ini,” demikian Darma Wijaya. * Edi Saputra/F

Waspada/Edi Saputra/B

WAKIL Bupati Sergai Darma Wijaya bersama pemilik warung bakso Arema usai menjamu rombongan PSJS dan PS Seroja FC di warung bakso tersebut di Dusun I, Desa Deli Muda Hilir, Kec.Perbaungan, Sabtu (25/7) malam.

06:22 06:30 06:25 06:19 06:22 06:21 06:21 06:25 06:23 06:19 06:19

Waspada/Ist

Petugas PPK dan PPS Kec.Dolok Merawan saat menjalani rapid test di Puskesmas Dolok Merawan, Selasa (28/7).

Pandemi Covid-19

SMP Dan SMA Di Binjai Belajar Melalui Sigum BINJAI (Waspada): Pandemi Covid-19 sampai saat ini belum juga berakhir. Libur sekolah pun masih diperpanjang sampai batas waktu yang belum ditentukan. Mengingat hal itu, Pemerintah Kota (Pemko) Binjai melalui Dinas Pendidikan (Disdik), membuat aplikasi sistem guru mengajar (Sigum). Aplikasi ini sudah disosialisasikan kepada para guru dan operator agar mampu mengoperasikan Sigum. Informasi diterima Waspada, aplikasi Sigum sudah dijalankan oleh SMP dan SMA di Binjai. Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Binjai Sri Ulina Ginting, Selasa (28/7) mengatakan, saat ini sudah ada 15 Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri yang belajar melalui aplikasi Sigum. “Tidak hanya SMP Negeri, SMA dan SMK juga secara ke-

seluruhan sudah belajar melalui Sigum. Termasuk sebagian SMA Negeri di Kabupaten Langkat,” kata Sri Ulina. Diungkapkan Sri Ulina, pelaksanaan Sigum di tingkat SMP Negeri dan SMA sudah dilaksanakan sejak 7 Juli lalu. “Jika tidak ada halangan, pekan depan Sigum dilaksanakan juga di tingkat SD,” ungkapnya. Aplikasi ini, lanjutnya, harus dilaksanakan sampai ke tingkat SD, mengingat adanya keputusan empat menteri yang melanjutkan belajar dari rumah. “Memang diawal ada kesulitan yang dialami para guru. Tetapi hal itu biasa, karena masih baru. Untuk sekarang ini kesulitan itu sudah tidak ada, semua

berjalan baik. Bahkan, di SMP Negeri 11, mereka memperdalam dengan membuat semacam pelatihan,” kata Sri Ulina. “Intinya tidak ada yang sulit. Ini sama saja memindahkan sekolah ke dalam bentuk virtual atau daring. Dalam aplikasi ada absensi siswa dan juga absensi guru,” tambah Sri Ulina. Terkait aplikasi ini, lanjut Sri Ulina,PemkoBinjaisedangmembuat MoU dengan Gubernur Sumatera Utara (Gubsu). “Sementara kita membuat kesepakatan antara Disdik dengan para kepala sekolah,” ujarnya. Sri Ulina menegaskan, Pemko Binjai tetap mematuhi keputusan empat menteri dan tidak ingin terburu-buru membuka sekolah. “Kita tidak mau anakanak kita terjangkit virus Corona. Karena itu, kita harus tetap waspada. Belajar melalui sistem Daring salah satu upaya meminimalisir penyebaran virus yang

Waspada/Ist

KADISDIK Kota Binjai Sri Ulina Ginting memaparkan tentang Sigum. sudah banyak merenggut korban jiwa,” tambahnya. Sri Ulina berharap semua pihak mendukung program Sigum untuk kebaikan bersama. “Mari kita dukung program ini sembari menunggu petunjuk dari pemerintah. Jika ada petunjuk sekolah sudah dibolehlan untuk dibuka, tentunya akan kita tindaklanjuti,” pungkasnya.(a34/I)

KPU Sosialisasi Tahapan Pilkada Tapsel P. SIDIMPUAN (Waspada): Komisi Pemilihan Umum (KPU) mensosialisasikan tahapan Pilkada Kabupaten Tapsel Tahun 2020 di Aula SyakiraView & Resto, Aek Sabaon, Kec. Marancar, Tapsel, Senin (27/7). Sosialisasi dengan narasumber dari Divisi Perencanaan, Data dan Informasi Efendi Rambe bersama Divisi SDM, Sosialisasi dan Parmas, KPU Tapsel Zulhajji Siregar dibuka Ketua KPU Tapsel Panataran Simanjuntak. Para peserta sosialisasi yakni pengurus partai politik, MUI, BKMT, FKUB, PD Muhammadiyah dan KNPI Tapsel. Turut

hadir Ketua Bawaslu Tapsel Dr. SL. Simbolon, Kapolres Tapsel diwakili Kasat Intelkam, Dandim diwakili Danramil Batang Toru. Ketua KPUTapsel Panataran Simanjuntakmengatakan,sosialisasi tahapanPilkada2020merupakan lanjutan dari sosialisasi yang telah dilakukan sebelumnya. Sosialisasi ini, lanjut Panataran, bertujuan memberi penguatan terhadap pelaksanaan Pilkada Tapsel serta memberi pencerahan terhadap stakeholder sebagai bagian dari pemangku kepentingan dalam mensukseskan Pilkada 2020. Kampanye Di Media

Sementara itu, Koordinator DivisiSDM,SosialisasidanParmas KPUTapsel Zulhajji Siregar menjelaskan, tahapan pendaftaran pasangan calon Bupati danWakil BupatiTapsel di KPUTapsel yakni 4-6 September 2020. Untuk masa kampanye, mulai dari pertemuan terbatas, tatap muka serta penyebaran bahan kampanye dan pemasangan Alat Peraga Kampanye, lanjut Zulhajji, mulai 26 September hingga 5 Desember 2020. Begitu juga dengan kegiatan debat publik/terbuka antar pasangan calon 26 September5 Desember 2020. Sedangkan

kampanye melalui media cetak dan elektronik pada 22 November - 5 Desember 2020. Divisi Perencanaan, Data dan Informasi Efendi Rambe menjelaskan tentang tahapan tahapan atau proses pencocokan dan penelitian (Coklit) data pemilih yang dilakukan 727 Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP). Coklitterhadap224.683warga Tapsel yang berhak memilih dilakukan sejak 15 Juli sampai 13 Agustus 2020. “Hingga 21 juli 2020 tercatat sudah 104.842 (46 persen) pemilih terdaftar yang selesai coklit”, jelas Efendi. (a39/B)

SEORANG pria yang diduga pengedar narkotika jenis ganja, CS, 31, alias Alek, warga Jl. Bali, Kel. Bane, Kec. Siantar Utara, diringkus Satres Narkoba Polres Kota P. Siantar dari satu warung tuak. Kapolres P. Siantar AKBP Budi Pardamean Saragih melalui Kasubbag Humas Iptu Rusdi dan Kasat Narkoba AKP David Sinaga, Selasa (14/7) sore, mengatakan, CS diringkus ketika sedang berada di satu warung tuak Jl. Merbau, Kel. Kahean, Kec. Siantar Utara, Senin (13/ 7) siang. Ketika CS diringkus dan digeledah, personel Satres Narkoba menemukan satu dompet berisi uang Rp 45 ribu. Saat diinterogasi, CS mengaku barang bukti ganja disembunyikannya di bawah kandang ayam di samping warung tuak.(a28/C)

Labusel

Data Pemilih KPU Kab. Labusel melakukan Pencocokan dan Penelitian (Coklit) untuk pemutakhiran data pemilih pada Pilkada 2020 Kab. Labusel. Komisioner KPU Kab. Labusel, Novrizal Harahap kepada wartawan, Minggu (19/ 7) mengatakan, Coklit melibatkan 675 petugas yang tersebar di 54 desa dan kelurahan seKab. Labusel. Menurutnya, kegiatan tersebut juga untuk meningkatkan kualitas dan memastikan daftar pemilih tersusun baik. Dijelaskannya, tahapan Coklit sudah dimulai sejak 15 Juli 2020 dan akan dilaksanakan hingga 13 Agustus 2020. Dalam tahapan ini, petugas akan mencocokkan dan meneliti identitas pada formulir A KWK dengan e-KTP atau KK pemilih.(a23/B)

Sergai

Sosialisasi GCS KPU Kabupaten Serdang Bedagai mensosialisasikan Gerakan Coklit Serentak (GCS) untuk Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sergai periode 2021-2024 yang diselenggarakan 9 Desember mendatang. Ketua KPU Sergai Erdian Wirajaya didampingi Komisioner Ardiansyah Hasibuan, Misriani, Bayu Aprianto dan Fuad Hasan, Sekretaris KPU Darma Eka Subakti, Sabtu (18/ 7) di kantor KPU setempat mengatakan, coklit serentak merupakan instruksi KPU RI. “Coklit dilakukan oleh Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) sebanyak 1.841 orang. Coklit sebagai cikal bakal data pemilih pada Pemilu Bupati dan Wakil Bupati Sergai tahun 2020,” sebut Erdian.(a15/B)

Tiga Pimpinan DPRD Tidak Hadir

Mayoritas Fraksi Minta Bupati DS Tegur SKPD DELISERDANG (Waspada): Sidang paripurna DPRD Deliserdang dengan agenda pendapat akhir fraksi terhadap jawaban Bupati Deliserdang tentang Ranperda pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Kabupaten Deliserdang tahun 2019 hanya dihadiriWakil Ketua DPRD Deliserdang Tengku Achmad Thalaa Syariful Alamsyah. Sedangkan tiga pimpinan DPRD tidak hadir. Yakni, Ketua DPRD Deliserdang Zakki Sahri, Wakil Ketua DPRD Deliserdang Amit Damanik dan Wakil Ketua DPRD Deliserdang Nusantara Tarigan Silangit. Sidang yang berlangsung di Gedung DPRD Deliserdang, Senin (27/7) itu, turut dihadiri Wakil Bupati Deliserdang HM Ali Yusuf Siregar dan sejumlah SKPD dan Camat. Saat itu, mayoritas fraksi yang ada di DPRD Deliserdang merasa kecewa dengan SKPD, para camat dan kepala desa. Sebab, dalam rapat Banggar, beberapa waktu lalu, ada SKPD maupun camat dan kepala desa yang tidak hadir. Karena itu, sejumlah fraksi meminta bupati memberi teguran. Persoalan tersebut pertama kali disampaikan Fraksi Gerindra melalui Kustomo. Saat itu, Kustomo menyampaikan kekecewaan Fraksi Gerindra terhadap SKPD maupun camat

Waspada/Ist

JURU bicara Fraksi Gerindra DPRD Deliserdang Kustomo saat menyampaikan pendapat akhir fraksi terhadap jawaban Bupati Deliserdang tentang Ranperda pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Kabupaten Deliserdang tahun 2019. dan kepala desa yang tidak hadir dalam rapat Banggar. Padahal, kata Kustomo, rapat tersebut sangat penting sebelum digelar paripurna pendapat akhir fraksi terhadap jawaban Bupati Deliserdang tentang Ranperda pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Kabupaten Deliserdang tahun 2019. “Ada OPD atau dinas yang tidak hadir saat pembahasan oleh Badan Anggaran. Kami dari Fraksi Gerindra sangat kecewa dengan sikap beberapa dinas yang tidak hadir dan tidak

mau hadir dalam pembahasan anggaran tersebut. Bahkan, sampai detik ini belum ada satu keterangan secara resmi tentang ketidakhadiran mereka,” katanya. “Harus kami tekankan bahwa pembahasan bersama ini bukan pembahasan yang dibuat secara sepihak oleh anggota DPRD Deliserdang. Tapi ini adalah amanat undang-undang. Sehingga kami meminta kepada Bupati Deliserdang menindaklanjuti hal tersebut apakah ketidakhadiran beberapa dinas ada unsur kesengajaan atau ada pihak-pihak yang

mengintervensi untuk tidak hadir dalam pembahasan tersebut,” tambahnya. Sementara itu, juru bicara Fraksi PDI-P Joni Hendri menyebutkan, Fraksi PDI-P meminta Bupati Deliserdang untuk serius menanggapi setiap pandangan fraksi. “Seperti kemarin, kurangnya kehadiran pimpinan OPD, camat dan kepala desa dalam pembahasan bersama dengan DPRD. Kemudian, meminta kepada saudara bupati untuk dapat menegur pimpinan OPD, camatdankepaladesa,”tegasnya.

Sedangkan Darwis Batubara dari PKS mengatakan, kendala yang terus terjadi pada saat pembahasan di Badan Anggaran bersama OPD, tidak maksimalnya jumlah kehadiran peserta. Bahkan, tidak terlaksana sesuai jadwal yang telah tersusun. “Sehingga Fraksi PKS merasa pembahasan di Badan Anggaran kali ini kurang maksimal,” ujar Darwin. Hal senada juga disinggung Fraksi Gabungan Partai Persatuan Pembangunan Indonesia (F-PPI) yang disampaikan jurubicara Adami Sulaiman tentang minimnya kehadiran SKPD, camat dan Kades dalam rapat Banggar. Sedangkan Fraksi Kebangkitan Bintang Nurani Rakyat (F.KBNR) yang langsung disampaikan Ketua Fraksi KBNR Said Hadi menyoroti tentang rendahnya tingkat kehadiran kepala dinas dalam pembahasan LKPD dan RDP lainnya. Menurut Said, pihak SKPD selalu memberi alasan mendampingi bupati atau dipanggil bupati. “Ini menunjukkan bahwa bagi Pemkab Deliserdang, rapat-rapat bukan merupakan hal yang penting. Sehingga membuat Fraksi Kebangkitan Bintang Nurani Rakyat dan anggota DPRD Deliserdang merasa Kecewa,” tegas Said. (a16/a01/C)


Universitaria

B4

WASPADA Rabu 29 Juli 2020

600 Peserta Dari Berbagai Negara Ikut Webinar Internasional UMSU PUSAT Kajian Budaya Melayu Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) menggelar webinar internasional di-ikuti 600 peserta dari sejumlah universitas di negara ASEAN dan Eropa. Webinar internasional bertajuk: “Budaya Melayu Pada Era Normal Baru menghadirkan narasumber dari UMSU, Universitas Pendidikan Sultan Idris, Malaysia dan Universitas Putra, Malaysia. Acara tersebut digelar secara daring di Kampus Pascasarjana di Jl. Denai, Medan, belum lama ini . Acara dibuka Rektor, Dr Agussani, MAP dan dihadiri Anggota Komisi IX, DPR. RI, Prof Djohar Arifin Husin, sejumlah ulama, Ketua MUI, Prof Mohammad Hatta, Syekh Ali Marbun, Buya Amiruddin, MS, KH Zulfikar Hajar, Dr Amhar Nasution, dan Prof Khairil Ansari. Turut hadir pimpinan universitas dari UPSI, Malaysia, Prof. DR. Mohammarof. Dr. Aini Ideris dan Prof. Datuk Mohammad Shatar bin Sabran. Rektor UMSU, Dr Agussani, MAP mengatakan, pandemi Covid-19 membuat kehidupan yang berbeda dengan kondisi normal sebelumnya. Kondisi yang pada akhirnya memaksa manusia melahirkan berbagai Inovasi dan kreativitas dengan memanfaatkan teknologi virtual. Salah satunya adalah pelaksanaan webinar internasional yang menghadirkan sejumlah pakar dari berbagai negara. Dijelaskan,Webinar internasional kali ini melibatkan partisipasi lebih dari 600 peserta, meliputi wakil-wakil dari seluruh Indonesia, negara sahabat se- ASEAN, bahkan juga peserta dari belahan Eropa yaitu antara lain dari Goethe University, Jerman dan Leiden University, Belanda.” Kegiatan internasional yang melibatkan begitu banyak peserta dan narasumber dari sejumlah negara ini, tentunya akan sulit kita laksanakan secara langsung, apalagi dalam suasana pandemi Covid-19. Namun semua itu

tidak menjadi kendala karena teknologi, “ katanya. “Kehadiran Pusat Kajian Melayu di UMSU diharapkan dapat mendorong dilakukannya kajian yang konprehensif dalam prespektif budaya untuk kemajuan Melayu dimasa datang,” katanya. Sedangkan, Anggota Komisi IX, DPR RI, Prof. Dr. Djohar Arifin Husin mengatakan, ada lima sifat orang Melayu yang harus dijaga dengan baik, yakni: memiliki sifat taat ( taat kepada Allah, Rasul dan pemimpin), sifat jujur dan amanah, sifat bersih ( bersih diri, bersih dari dosa), beradat dan terakhir beradat. Kata Djoar orang Melayu akan merasa sangat malu bila dikatakan ‘ tidak ber-adat’. Lima sifat Waspada/ist ini adalah warisan yang harus REKTOR UMSU, Dr. Agussani (dua dari kanan) dan para tokoh Melayu dan WR III UMSU, dipelihara. Dr. Rudianto (kiri) pada acara wabiner internasional bertajuk: Budaya Melayu Di Era Normal Sementara, tampil sebagai Baru. pembicara dalam webinar, Guru Besar Besilam Dr Zikmal Fuad, Kepala Pusat Kajian Budaya dijelaskan antara lain, Masyarakat Melayu yang kuat memegang Melayu UMSU Prof. Dr, Khairil Ansari, Dr. Samsuddin bin Suhaili teguh Agama dan Budaya diharapkan akan lebih siap dalam (UPSI) dan Dr. Shamsuddin bin Othman (UPM). Acara dipandu, menghadapi Kebiasan Baru dalam menghadapi pandemic CovidWakil Rektor III UMSU, Dr Rudianto, MSi.Dalam webinar itu 19. (m19)

Prof Syawal Gultom:

Di Era Ini Pengawas Dan Kepsek Harus Paham Wellbeing’s Student DIRJEN Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) P3GTK menggelar Webinar Guru Belajar seri ke 13 dengan tema “Mengembangkan PemahamanWellbeing’s Student bagi Kepala Sekolah dan Guru Binaan”. Wabiner menggunakan aplikasi zoom meeting dan live streaming youtube P3GTK Kemdikbud, Selasa (21/7). Pembicara Prof. Dr. Syawal Gultom, M.Pd. guru Besar Unimed, Dina Martha Tiraswati, M.Pd. pengawas Sekolah Dinas Pendidikan Jabar), Welling Han, M.Sc. konsultan Pendidikan Bidang Pembelajaran Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan) dan dimoderatori oleh Jatnika Hermawan, S.Si., M.Si. direktorat Pendidikan Profesi dan Pembinaan Guru dan Tenaga Kependidikan. Acara ini diikuti oleh ribuan peserta dari seluruh Indonesia, yang terdiri dari guru, pengawas, kepala sekolah, tenaga kependidikan, kalangan praktisi pendidikan dan akademisi.Pada paparannya, Prof. Dr. Syawal Gultom, M.Pd. menyampaikan mengembangkan pemahaman wellbeing’s student bagi Kepala Sekolah dan guru binaan dengan memperhatikan kesiapan dan kebutuhan peserta didik serta kelayakan materi, proses, dan penilaian pembelajaran. Seperti aspek psikologi meliputi kesiapan fisik, emosional, intelektual dan spiritual. Kemudian aspek Paedagogi meliputi kelayakan materi, proses dan penilaian, dan yang terakhir adalah aspek Sosio-eko-kultural yang meliputi kebutuhan individu, masyarakat, bangsa, negara, dunia dan juga peradaban. Sehingga menciptakan pribadi beriman, bertakwa dan berakhlak mulia dengan kualitas pembelajaran tingkat tinggi dan pendidikan karaktek yang kuat diantaranya menjadi pembelajar yang sukses, individu yang percaya diri, warga negara yang bertanggung jawab dan menjadi kontributor peradaban yang efektif. Lanjutnya, Prof Syawal pendidikan dalam jangka panjang adalah faktor tunggal paling menentukan melebarnya jurang kesenjangan. Oleh karena itu investasi dalam bidang pendidikan adalah cara logis untuk menghilangkan kesejangan dan kemiskinan di masyarakat. Pergeseran paradigma pembangunan dekade 2020 dan seterusnya meliputi kekayaan peradaban diantaranya pembangunan kesejahteraan berbasis peradaban, peradaban sebagai modal pembangunan, SDM beradab sebagai modal pembangunan, pendidikan sebagai creator/disiminator. “Di masa pandemi saat ini, pembelajaran di sekolah beralih ke rumah dan orang tua. Pendidikan berlangsung jarak jauh melalui daring maupun blended learning. Bagaimana guru dan kepala sekolah bekerjasama dengan keluarga atau orang tua, sehingga pendidikan tetap bisa berlangung dengan baik,” katanya. Katanya tidak semua pembelajaran dapat diajarkan melalui daring, harus ada peran guru dan orang tua dalam membimbing dan mengajarkan secara langsung. Kompetensi guru yang professional diantaranya mampu melaksanakan tugas keprofesian sebagai pendidik yang menarik, mampu merumuskan indikator capaian pembelajaran berpikir tingkat tinggi yang harus dimiliki peserta didik mencakup pengetahuan, keterampilan dan sikap secara utuh dan berorientasi masa depan. Oleh karena itu, sambungnya, tokoh-tokoh penting pendidikan harus dapat merubahan mindset dan paradigm tentang pendidikan, penguatan integrasi nilai (value) pada pembelajaran, menshifting paradigm kurikulum kompetensi menjadi kapasitas, integrasi content baru, dan inovasi proses dan penilaian (m19)

butuh proses penelitian yang dilakukan akademisi atau kampus,”ujar Zahir dalam pertemuan yang juga dihadiri wakilwakil Rektor UISU itu Seperti Wakil Rektor Bidang Akademik dan Dakwah Islamiyah (ADI), Dr. Liesna Andriany, M.Pd, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kewirausahaan (KAK) Ahmad Bakhori, ST, MT dan Wakil Rektor Bidang kerjasama dan Sistem Informasi, Andang Suhendi, SS. MA. Selain itu, hadir juga Ketua LPKM UISU Dr. Rahmat Setia Budi dan seluruh jajaran dekan di lingkungan UISU. Sementara itu, Bupati Batubara, Ir. H. Zahir, MAP juga didampingi para asisten dan kepala dinas di lingkungan Pemkab Batubara. Masih menurut Zahir, pemerintah Batubara membutuhkan kajian dari akademisi untuk setiap kebijakan yang akan diputuskan. Sebagai contoh, sebut bupati, bagaimana akademisi bisa melakukan kajian terhadap minat masyarakat Batubara da-

Masa Lalu Oleh Junaidi, M.Si (Dosen UINSU Dan UMSU) MASA lalu merupakan sebuah masa yang telah dilalui oleh seseorang, dialah yang paling jauh dari kehidupan manusia karena sedikitpun manusia tidak akan bisa kembali masa lalu. Jauhnya masa lalu bukan karena jarak-nya yang sampai jutaan kilo-meter, namun karena pada ketidakmampuan manusia untuk menjangkaunya secara fisik. Walau secara fisik seseorang tidak bisa menjangkaunya, tetapi masa lalu sangat penting karena bisa dijadikan sebagai pembelajaran dan panduan dan dasar perilaku yang akan diambil oleh seseorang. Sehigga karena terlalu pentingnya masa lalu, setiap orang yang ingin memperkenalkan dirinya dan melamar pekerjaan dia harus menceritakan masa lalunya yang dikemas melalui curiccukum vitae (daftar Riwayat hidup) Masa lalu ibarat peta penunjuk jalan bagi seseorang yang mengarungi “hutan belantara” kehidupan agar tidak tersesat dalam jebakan perilakunya sendiri. Kalau kita perhatikan Alquran, banyak isinya yang mengisahkan tentang sejarah masa lalu agar bisa dijadikan sebagai pembelajaran bagi manusia sehingga manusia tidak salah dalam berperilaku. Perbuatan, perilaku dan kebijakanyangdiambiltanpamelihatdanmemperhatikanmasalalu biasanya akan memunculkan berbagai dampak yang negatif dan merugikan, baik bagi dirinya maupun orang lain. Bisa dilihat begitu banyak keputusan dan kebijakan serta perilaku yang tidak menjadkan masa lalu sebagai pembelajaran maka bisa mencederai banyak kalangan. Misalnya apa yang dilakukan mas Menteri Pendidikan dalam Program Organisasi Penggerak baru-baru saja. Penulis yakin program itu sudah dipikirkan dan direncanakan secara matang dengan pemikiran kekinian untuk masa depan Indonesia yang lebih baik. Namun jangan pula lupa melihat pada masa lalu (track record) dari para peserta yang ikut bergabung di dalam organisasi penggerak tersebut. Di situ ada Muhammadiyah, NU dan organisasi lainnya yang selama ini sangat ikhlas dan serius dalam membantu negara untuk mencerdaskan anak bangsa. Muhammadiyah dan NU punya masalalu yang luar biasa di negri ini sebagai pilar negara/bangsa. Akan lebih baik jika dua ormas tersebut dijadikan bagian dari yang ikut memutuskan dari proses yang dilakukan oleh kementrian yang di driveri oleh mas Nadiem, karena apa yang telah dilakukan dan apa yang dimiliki oleh dua ormas tersebut sangat membantu Bangsa ini dalam mencerdaskan masyarakat. Masa lalu memang sudah berlalu, walau tidak jadi fokus utama dalam setiap perilaku, perbuatan dan kebijakan, tetapi paling tidak bisa dijadikan sebagai peta dalam memutuskan kebijakan apa yang akan diambil. Ibarat mengendarai mobil, maka driver harus juga melihat kebelakang (melalui kaca spion) agar tidak terjadi benturan-benturan dengan kendaraan lain. Walau mobil itu dalam kendalinya, driver tidak boleh ugal-ugalan agar penumpang tidak minta turun di tengah jalan.

Pejabat Eselon III, IV USU Dilantik Waspada/ist

TIM PKM USU bersama Sekretaris Des dan Kepala Dusun Karang Rejo, Stabat, Langkat

Tim PKM USU Edukasi Warga LangkatTentangBahaya Covid-19 DOSEN Universitas Sumatera Utara (USU) melakukan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) di di Desa Karang Rejo, Kecamatan Stabat, Kabupaten Langkat, tentang bahaya wabah Covid-19 . Ketua PKM, Dra. Dewi Kurniawati, M Si, Ph.D, Selasa (28/ 7) di Medan mengatakan, ramainya aktivitas masyarakat di luar rumah, seperti pasar, warung-warung di pinggir jalan serta mushala/masjid tanpa mematuhi Protocol Covid-19 menjadi dasar Tim PKM dosen USU melakukan pengabdian di Desa Karang Rejo yang terdiri dari 11 dusun.

Dia mengatakan, kondisi di atas disebabkan lemahnya pengetahuan serta kemampuan masyarakat dusun memperoleh informasi, baik melalui media online maupun melalui media sosial serta rendahnya minat masyarakat mencari infromasi di media massa. Kehadiran Tim PKM USU disambut Sekretaris Desa, Yuswanti. Bahkan, Yuswanti mengaku sangat terbantu dalam menyadarkan masyarakat tentang bahaya penyebaran virus corona yang semakin hari semakin tidak terkendali. “Masyarakat tampaknya masih kurang perduli akan bahaya virus corona ini dan dengan datangnya Tim PKM USU ini diharapkan semakin meningkatkan kesadaran serta kepedulian masyarakat terhadap

virus corona” kata Yuswanti. Tim PKM, dosen USU memberikan edukasi langsung kepada masyarakat dengan tetap menerapkan Protocol Covid-19. Sosialisasi dilakukan dalam dua tahap, tahap pertama dilakukan pada seluruh Kepala Dusun yang ada di Desa Karang Rejo di Kantor Desa, kemudian tahap kedua dilakukan sosialisasi langsung kepada perwakilan seluruh warga dusun yang lokasinya dipusatkan di Masjid Dusun Pelita yang dihadiri sekitar 150 orang. “Edukasi kepada masyarakat kita lakukan secara menyeluruh, terbuka dan tepat sasaran yaitu dengan melakukan sosialisasi langsung tentang pentingnya menerapkan Protocol Covid-19 saat keluar dan masuk rumahselain itu juga dilakukan

pemasanganspandukdanbaliho tentang pencegahan virus corona di tiap dusun sebagai “warning”padamasyarakatagarselalu “aware”(awas)saat mere-ka sedang berada di luar rumah”, kata Dra. Dewi Kurniawati, M Si, Ph.D. Selain memberikan edukasi, tim PKM USU juga membagikan brosur, masker gratis serta hand sanitizer dan tempat mencuci tangan beserta sabun yang di letakkan di masjid dan mushala yang ada di Desa Karang Rejo. Melalui kegiatan ini diharapkan tingkat pengetahuan dan kesadaran masyarakat di Desa Karang Rejo semakin bertambah terhadap bahaya virus corona sekaligus ikut membantu pemerintah terutama dalam menanggulangi penyebaran virus corona. (m19/rel)

UISU-Pemkab Batubara Fokus Kerjasama Penelitian UNIVERSITAS Islam Sumatera Utara (UISU) diharapkan mampu menjadi mitra Pemerintah Kabupaten Batubara untuk memastikan proses pembangunan berjalan sesuai dengan harapan masyarakat, khususnya terkait penelitian dan kajian untuk kebijakan proyekproyek pembangunan. Hal itu diungkapkan Bupati Batubara, Ir. H. Zahir, MAP saat menerima kehadiran Rektor UISU, Dr. H. Yanhar Jamaluddin, MAP di rumah dinas Bupati Komplek Perumahan PT. Inalum, Tanjung Gading, Sei Suka, Batu Bara, Selasa (28/7). Menurut Zahir, proses pembangunan diawali dengan proses penelitian akan memberikan hasil maksimal terhadap dampak pembangunan dilakukan pemerintah daerah. Sebab itu, pihaknya berharap, kegiatan OPD-OPD yang ada di lingkungan pemerintah Kabupaten Batubara setidaknya harus melalui proses awal penelitian. “Sejauh mana dampak yang akan dirasakan masyarakat. Itu

SUARA AKADEMIK

lam membaca alquran. “Atau kita perlu mengetahui bagaimana kepuasan pelayanan masyarakat terhadap pembangunan kawasan industri dan bagaimana efeknya buat masyarakat,”ucap bupati. Begitu juga dengan kebijakan yang akan diambil dari bidang kesehatan. “Kenapa tingkat kesehatan masyarakat disatu desa rendah, kenapa bisa terjadi gizi buruk. apa antisipasinya? Saya ingin di kaji dulu. Itu biasa dilakukan pihak universi-tas,”tegasnya lagi sembari berharap UISU dapat juga membantu Pemerintah kabupaten Batubara dalam melakukan kajian terhadap kebijakan yang akan diambil. Sementara itu, Rektor UISU, Dr. H. Yanhar Jamaluddin, MAP menyambut baik keinginan bupati Batubara. Sebab itu, pihak mengajak seluruh dekan di lingkungan UISU untuk langsung membahas peluang kerjasama yang dapat dilakukan dengan OPD-OPD di Pemkab Batubara. Rektor berharap, kegiatan yang diinisiasi oleh Lembaga

Waspada/ist

REKTOR UISU, Dr. H. Yanhar Jamaluddin, MAP menyerahkan booklet kepada Bupati Batubara, Ir. H. Zahir, MAP saat pertemuan di rumah Dinas, Selasa (28/7) Pengabdian Kepada Masyarakat (LPKM) UISU itu secepatnya untuk bersinergi dengan pemerintah Kabupaten Batubara.

Pertemuan itu selanjutnya dipandu secara teknis oleh Ketua LPKM UISU Dr. Rahmad Setia Budi Bersama para dekan

dan OPD di lingkungan Pemkab Batubara untuk mematangkan konsepkerjasamayangdapatdilakukan dalam waktu dekat. (m19)

SEBAGAI upaya penyegaran dan peningkatan kinerja sumber dayamanusia dilingkunganUniversitasSumateraUtara(USU),sejumlah pejabat struktural eselon IIIa dan Iva dilantik di Ruang Senat Akademik Gedung Biro Pusat Administrasi USU , Selasa (21/7). Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan dilaksanakan Wakil Rektor II USU Prof Dr dr Muhammad Fidel Ganis Siregar, M Ked (OG), Sp OG (K), mewakili Rektor USU Prof Dr Runtung Sitepu, SH, M Hum. Pelantikan dihadiri oleh para wakil dekan, pimpinan lembaga dan unit kerja serta ketua dan sekretaris program studi di lingkungan USU. WR II menyampaikan bahwa pergantian pimpinan merupakan hal yang wajar dalam suatu institusi, untuk meningkatkan vitalitas dan kinerja sumber daya manusia yang ada. “Dengan pelantikan ini diharapkan USU dapat semakin cepat mewujudkan tatanan pelayanan akademik yang prima, sehingga menciptakan sistem yang akan membangun kepercayaan masyarakat pada Universitas Sumatera Utara menjadi lebih baik,” kata Prof Fidel Ganis. Selain itu, Prof Fidel Ganis juga mengingatkan pentingnya untuk meningkatkan imunitas terkait pandemi Covid-19 yang belum juga berakhir. Pelantikan diselenggarakan dalam pertemuan tatap muka yang menerapkan protokol kesehatan ketat dan pembatasan terhadap pejabat-pejabat yang diundang hadir. (m19)

Magister Linguistik USU Gelar Webinar PROGRAM Studi Magister Linguistik, Fakultas Ilmu Budaya (FIB), Universitas Sumatera Utara (USU), melaksanakan seminar daring (webinar) dengan menggunakan aplikasi Zoom mengambil tema “Covid-19: Perubahan Realisasi Linguistik dalam Pengodean Realitas”, Kamis (23/7). Webinartersebutmengundangparaahlilinguistik,khususnyadalam bidang semantik, untuk membagikan ide dan pemikiran serta hasil penelitiannya di dalam forum dan diikuti oleh total 269 peserta. Prof Dr Octavianus, M Hum, selaku Guru Besar dari Universitas Andalas (UNAND) Padang hadir sebagai pembicara pertama. Ia mendapatkan gelar doktor dari Pascasarjana Universitas Udayana dengan bidang illmu yang dikuasai adalah semantik dan pragmatik. Ia menyajikan makalah berjudul Covid-19 dan dinamika bentuk-bentuk Lingual dalam pengodean realitas. Sementara narasumber kedua adalah Prof Amrin Saragih, PhD, MA, DTEFL guru Besar Unimed yang mendapatkan gelar Ph. D di La Trobe University Melbourne, Victoria, Australia. Bidang kepakaran beliau adalah Discourse Analysis. Ia memaparkan materi berjudul Covd-19 : Perubahan Realisasi Linguistik dalam Wacana Pembelajaran dan Implikasinya terhadap Konteks Sosial. Sedangkan narasumber ketiga adalah Ika Nurhayani, SS, M Hum, Ph D, yang mendapatkan gelar Ph D di Cornell University New York AS pada tahun 2013. Saat ini ia menjabat sebagai Ketua Program Studi Magister Linguistik Fakultas Ilmu Budaya Universitas Brawijaya Malang. Ia mengantarkan materi mengenai Emergency Linguistics during Covid-19; Pentingnya belajar dari negara lain. Narasumber terakhir adalah Dr Eddy Setia, Med, TES, memeroleh gelar Doktor dalam bidang linguistik di Program Studi Linguistik Program Pascasarjana Universitas Udayana. Seminar daring ini membuka kesempatan bagi para mahasiswa, dosen, dan peneliti serta pihak-pihak yang berminat dalam bidang linguistik untuk berpartisipasi. Kegiatan digelar bekerjasama dengan FIB Universitas Andalas, Pascasarjana Universitas Negeri Medan, FIB Universitas Brawijaya, APMALI (Asosiasi Program Magister Linguistik Indonesia), ADI (Asosiasi Dosen Indonesia), MPW ADI Sumatera Utara dan IAL (Ikatan Alumni Linguistik) Fakultas Ilmu Budaya Universitas Sumatera Utara. Selanjutnya narasumber lainnya, Dr Eddy Setia menjelaskan fenomena timbulnya istilah-istilah terkait Covid19 yang juga berakibat kepada perilaku masyarakat dalam menjalani kehidupannya. Ada sisi positif penggunaan bahasa di ruang publik di masa pandemi, seperti menjaga jarak, rajin berolahraga, lebih disiplin dan teratur dalam kehidupan seharihari. Bahasa sangat memengaruhi perilaku manusia dalam bertindak. (m19)


Ekonomi & Bisnis

WASPADA Rabu 29 Juli 2020

B5

Pemerintah Tetapkan Defisit APBN 2021 Sebesar 5,2 Persen JAKARTA (Waspada): Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengumumkan, bahwa pemerintah menetapkan defisit APBN 2021 sebesar 5,2 persen, seiring dengan ketidakpastian global akibat pandemi Covid-19. Penetapan defisit ini lebih tinggi dibandingkan dengan kesepakatan bersama DPR sebelumnya, yakni sebesar 4,17 persen yang kemudian mengerucut menjadi 4,7 persen dalam rapat terakhir. “Dengan defisit di 5,2 persen dari PDB tahun 2021 maka kita akan memiliki cadangan belanja sebesar Rp179 triliun,” kata Menkeu Sri Mulyani usai rapat terbatas dengan Presiden Joko Widodo di Jakarta, Selasa (28/7). Lebih lanjut dikatakan, Presiden menekankan akan menetapkan prioritas-prioritas belanja penerintah agar betul-betul mendukung pemulihan ekonomi nasional tahun depan. Keputusan tersebut akan dikomunikasikan langsung dengan DPR beserta para pimpinan Badan Anggaran (Banggar) serta Komisi XI terkait dengan keuangan, sehingga proses politik tetap bisa berjalan dengan baik.

Menkeu menegaskan, perubahan tersebut menimbang berbagai hal penting. Pertama, pengendalian Covid-19 secara global, termasuk ketersediaan vaksin. Kedua, ketidakpastian pemulihan ekonomi global. Kendati sejumlah lembaga internasional memperkirakan pemulihan ekonomi akan cukup cepat pada tahun depan, lembaga tersebut terus melakukan revisi. “Sehingga pemulihan ekonomi dunia diperkirakan juga masih tidak pasti. Bisa strong rebound atau bisa sifatnya moderat,” tuturnya. Ketiga, lanjut Menkeu, pertumbuhan ekonomi dalam negeri yang sangat bergantung kepada penanganan Covid-19 di Indonesia. Hal ini terutama pada semester II/2020. Sri Mulyani mengungkapkan, jika penanganan Covid-19 berjalan efektif seiring dengan pembukaan aktivitas ekonomi, maka kondisi ekonomi dalam negeri diperkirakan dapat tumbuh positif 0,4 persen pada kuartal III/2020 dan terakselerasi menjadi 3 persen pada kuartal IV/2020. (J03/C)

Bimtek Kades se-Kabupaten Paluta TA 2020 Terlalu Dipaksakan

Waspada/Ist

Salah satu bimbingan teknis (Bimtek) yang digelar menggunakan dana desa (DD) baru-baru ini. MEDAN (Waspada) : Gerakan Aktivis Peduli Sumatera Utara menilai bimbingan teknis (Bimtek) bagi kepala desa (Kades) se Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) adalah bentuk menghambur-hamburkan uang rakyat. “Uang yang dihambur-hamburkan tersebut bersumber dari dana desa (DD),” ujar ketua Gerakan Aktivis Peduli Sumetara Utara (GAPSU), Rahmad Rambe pada Senin (27/7). Dia menyebutkan seperti pelaksanaan Bimtek yang sedang berlangsung sekarang ini selama empat hari dimulai Minggu hingga Rabu (26 s/ d 29/7/2020) di Hotel Soechi Jalan Cirebon Medan yang diikuti oleh khusus Kecamatan Dolok. “Di kecamatan Dolok ada 86 desa, setiap desa wajib mengirimkan 4 orang untuk jadi peserta Bimtek dengan biaya yang dikutip Rp 20 juta per desa,” sebutnya. “Bayangkan berapa dana yang dihamburkan jika 86 desa dikalikan Rp 20 juta, maka totalnya Rp 1,7 miliar lebih dana desa yang terbuang siasia,” tambahnya lagi.

Dikabarkan, Bimtek di Hotel Soechi Medan ini diselenggarakan oleh Lembaga Studi Strategis dan Inovasi Pembangunan dengan menghadirkan narasumber dari USU dan Kemendagri. Pembicara dari Kemendagri Dedek Waldi SSos MH yang membawakan materi Penyusunan Produk Hukum Desa. Untuk diketahui di Kabupaten Paluta terdapat 386 desa. Jika dikalikan Rp 20 juta per desa, maka bisa dibayangkan berapa keuntungan yang diraup Lembaga Studi Strategis dan Inovasi Pembangunan tersebut yang jumlah totalnya mencapai Rp 7,7 miliar lebih. Rahmad Rambe menduga pelaksanaan Bimtek bagi Kades se Kabupaten Paluta ini terkesan dipaksakan. Di tengah pandemi Covid-19 ada sekelompok oknum yang berupaya mengambil keuntungan dari DD tersebut tanpa memiliki rasa empati terhadap warga desa yang terbeban secara ekonomi akibat terdampak Corona. Sementara SB Tanjung yang dikenal sebagai sesepuh/pembina mahasiswa Kecamatan Dolok di Medan saat dimintai tanggapannya sangat menyesalkan penyelenggaraan Bimtek tersebut. Selayaknya, kata SB Tanjung, DD agar dimanfaatkan untuk kesejahteraan warga desa. Pandemi Corona telah memunculkan warga miskin baru. “Alangkah lebih baik DD itu dimanfaatkan untuk membantu ekonomi warga yang terdampak corona apalagi sekarang ini mulai dari pemerintah pusat dan pemerintah propinsi fokus pada gerakan ketahanan pangan,” sebutnya. Dia menyesalkan di tengah wabah Covid19 apalagi Kota Medan masuk katagori zona merah, pelaksanaan Bimtek diduga telah mengabaikan protokol kesehatan. “Kita khawatir Bimtek ini rentan terhadap penyebaran penularan corona, karena diduga telah terjadi pengumpulan massa,” sebutnya. Menurutnya, ada cara yang lebih hemat dan efisien serta meminimalkan penularan Corona, yakni dengan menggunakan Daring (sistem dalam jaringan) dengan aplikasi zoom. Dengan cara tersebut biaya DD miliaran rupiah bisa dipangkas dan warga yang menjadi peserta juga bisa lebih aman, tutupnya. (m13/ A)

Ketua DPD KNPI Sumatera Utara El Adrianshah menyatakan bahwa usia KNPI yang ke-47 menunjukkan bahwa KNPI semakin matang sebagai laboratorium dan rumah bagi calon pemimpin dimasa mendatang

Rayakan HUT Ke-47, DPD KNPI Sumut Santuni Anak Yatim MEDAN (Waspada) : Dalam rangka HUT KNPI ke-47 tanggal 23 Juli Tahun 2020, DPD KNPI Sumatera Utara melaksanakan kunjungan ke Panti Asuhan Yayasan Amal dan Sosial Al Washilyah di Jl. Karya Jaya Kelurahan Gedung Johor Kecamatan Medan Johor Kota Medan. Kunjungan dilakukan pada hari jumat, 24 Juli 2020 sekaligus memberikan santunan atau tali asih dan pembagian masker serta sabun cuci tangan kepada anak – anak yang ada di panti ini. Dalam sambutannya, Ketua DPD KNPI Sumatera Utara El Adrianshah menyatakan bahwa usia KNPI yang ke-47 menunjukkan bahwa KNPI semakin matang sebagai laboratorium dan rumah bagi calon pemimpin dimasa mendatang. KNPI harus terus berkontribusi secara positif ditengah masyarakat khususnya para pemuda karena merupakan ujung tombak perubahan. Yakinlah, hari ini dan hari esok, Pemuda akan tetap menjadi garda terdepan dalam melakukan perubahan demi perubahan,”ujarnya. Dalam kesempatan itu El juga mengucapkan terima kasih kepada Pengelola Panti Asuhan karena telah bersedia menerima dirinya dan rombongan untuk bersilaturahmi dan berbagi dengan anak – anak. El pun berharap pemberian pihaknya tidak diukur dari jumlahnya karena hal tersebut wujud keikhlasan pihaknya untuk berbagi bersama anak-anak warga panti. “Kita berdoa, semoga wabah Covid-19 ini bisa segera berakhir dari negeri kita. Kami juga mohon doa dan dukungan dari masyarakat Sumatera Utara agar KNPI Sumatera Utara bisa lebih baik di masa yang akan datang,”ujarnya lagi. Atas kunjungan DPD KNPI Sumut ke panti asuhan ini, Pengurus Yayasan Sosial dan Amal Al Washliyah Anhar Manik, S.PdI menyatakan

sangat berterima kasih atas kehadiran Ketua DPD KNPI SUMUT, El Adrianshah yang didampingi Dikky Anugerah Selaku Bendahara dan Jajaran Fungsionaris DPD KNPI Sumut lainnya ke panti asuhan kami. “Alhamdulillah hari ini hadir sekitar 90 orang anak – anak panti dari berbagai latar, ada anak yatim, anak piatu dan anak – anak fakir miskin. Semoga dengan kunjungan ini, bisa memberikan rasa bahagia buat anak – anak karena mereka merasa masih ada yang memperhatikan, terutama sejak adanya Covid-19 ini,” ujarnya. Dikky Anugera Panjaitan selaku Bendahara DPD KNPI Sumut menjelaskan pesan moral dalam pelaksanaan hut kali ini menyatakan, Melalui HUT KNPI Ke-47 tahun ini kita berharap Pemuda Sumatera Utara sebagai kekuatan pembangunan harus terus bergerak maju melakukan proses pengembangan diri, pendewasaan berpikir serta peningkatan kualitas untuk menjadi generasi penerus yang tangguh, unggul dan terpercaya di era milenial dan pandemi saat ini. Hal ini juga selaras dengan tema HUT Secara Nasional yaitu “Saya Maju, Saya Usaha” yang artinya Pemuda harus mampu mampu tampil sebagai penggerak ekonomi di masyarakat melalui kegiatan wirausaha sehingga bisa menyerap tenaga kerja, Ujarnya. Sedangkan Ketua Panitia HUT KNPI ke-47 DPD KNPI Sumatera Utara, Mahmudin Hamzah Sinaga, S.Sos menambahkan HUT KNPI Ke-47 tahun ini memang direncanakan diselenggarakan secara sederhana dengan berbagi kebahagiaan buat anak panti asuhan. Acara yang dimulai dengan makan bersama anak-anak, kemudian dilanjutkan dengan mensosialisasikan cara mencuci tangan yang benar apalagi saat ini sedang menghadapi wabah Covid-19. (m13/A)

Antara

PANEN RAYA Petani mengangkat padi saat panen raya di Desa Rancaseneng, Pandeglang, Banten, Selasa (28/7). Perum Bulog menyerap gabah atau beras hasil produksi petani lokal pada musim panen raya sebagai upaya menjaga stok pangan nasional dan menjaga harga jual di tingkat petani.

Ancaman Resesi Akibat Corona Dialami Seluruh Negara JAKARTA (Waspada) : Ketua Tim Asistensi Menteri Koordinator Perekonomian, Tirta Hidayat, menyebut kehadiran virus Corona memberi dampak resesi bagi seluruh negara. Bahkan, diperkirakan pertumbuhan ekonomi dunia 2020 bakal minus 4,9 persen sampai dengan minus 7,6 persen. “Berbagai perkiraan menunjukkan pertumbuhan ekonomi (global) pada 2020 bisa kisaran minus 7,6 persen,” kata dia dalam sebuah diskusi virtual di Jakarta, Selasa (28/7). Dia mengatakan, dampak dari pandemi Covid, membuat negara-negara mengalami krisis terburuknya. Bahkan Inggris terkena krisis yang mungkin terburuk dalam kurun waktu 350 tahun. “Jadi ini menunjukkan bahwa dampaknya itu benarbenar besar masif dan global hampir merata. Sehingga kalau kita lihat adanya ancaman

terjadinya resesi di hampir semua belahan dunia,” kata dia. Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengakui kondisi ekonomi global semakin sulit akibat pandemi virus corona (Covid-19). Hal ini ditandai dengan prediksi pertumbuhan ekonomi yang selalu berubah-ubah setiap bulannya. Jokowi menyebut Dana Moneter Internasional (IMF) memprediksi bahwa pertumbuhan ekonomi global minus 2,5 persen. Padahal, awalnya ekonomi global diprediksi bisa tumbuh 3 persen sampai 3,5 persen pada 2020. “2 bulan lalu saya telepon Bank Dunia, beda lagi jawabannya. Pertumbuhan ekonomi dunia minus 5 persen,” kata Jokowi dalam video conference, Kamis (23/7). Selain itu, dia juga mendapat laporan dua pekan lalu dari Organisation for Economic Cooperation and Development

PGLI Cetak Pendapatan Rp19,807 M Di 2019 MEDAN (Waspada): PT Pembangunan Graha Lestari Indah Tbk (kode emiten PGLI) mencatatkan total pendapatan Rp19,807 miliar pada tahun 2019. Pendapatan tersebut sedikit menurun dibandingkan tahun 2018 yang mencapai Rp22,216 miliar. Namun laba bersih perseroan justru meningkat jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Hal tersebut disampaikan Direktur yang juga Corporate Secretary PGLI, Linda Sari pada public expose PT Pembangunan Graha Lestari Indah Tbk, di Medan, Senin (27/7). Public expose tersebut dihadiri Presiden Direktur, Nicholas Spassky Hutapea dan Presiden Komisaris, Nelson Sihotang, secara online serta para pemegang saham PGLI. “Total pendapatan yang diperoleh sepanjang 2019 Rp19,807 miliar dengan laba bersih Rp5,395 miliar. Total pendapatan tersebut bersumber dari bisnis hotel, restoran, dan bake house,” ujar Linda Sari yang didampingi Direktur PGLI Wigin. Linda Sari mengatakan, sepanjang 2019, operasional restoran menghasilkan pendapatan sekitar Rp7,7 miliar, naik tipis 1,34% jika dibandingkan 2018 yang sekitar Rp7,6 miliar. Pendapatan hotel tersebut diperoleh dari pendapatan kamar sekitar Rp6,3 miliar atau turun 1,12% dari tahun sebelumnya yang sekitar Rp6,4 miliar serta pendapatan makanan dan minuman sekitar Rp1,4 miliar. “Sepanjang 2019, manajemen tetap berupaya meningkatkan kinerja dari usaha hotel dengan melakukan berbagai terobosan pemasaran, pelayanan dan perbaikan menu-menu restoran. Peningkatan kualitas fasilitas umum hotel dan restoran juga terus dilakukan. Peningkatan kualitas pelayanan dilakukan dengan memberikan pelatihan-pelatihan khusus,” tuturnya. Linda Sari mengatakan, selain dari operasional hotel, PGLI juga mencatatkan pendapatan dari operasional restoran sekitar Rp6,9 miliar. Namun pendapatan tersebut turun cukup dalam 34,9% jika dibandingkan dengan perolehan pendapatan 2018 yang mencapai Rp10,6 miliar. Penurunan ini disebabkan karena anak usaha perusahaan yakni PT Boga Abadi Prima, menutup outlet di pusat perbelanjaan yang kurang strategis. Namun perseroan berhasil mencatatkan kenaikan pendapatan yang cukup signifikan dari bisnis bake house, yakni mencapai sekitar Rp5,2 miliar atau meningkat 33,33% dari perolehan tahun 2018 yang masih sekitar Rp3,9 miliar. Peningkatan pendapatan ini tidak lepas dari berbagai upaya yang dilakukan manajemen, baik berupa inovasi produk maupun melalui strategi pemasaran. Tahun ini, bisnis perseroan terdampak oleh pandemi virus corona (Covid-19). Hal ini juga dialami oleh pebisnis lainnya di mana pandemi Covid-19 telah memengaruhi kegiatan dunia usaha. “Kita harus tetap optimis, meskipun kita prediksi pendapatan menurun sampai 50%. Namun kita bisa mengcover dengan upaya yang lain seperti membukukan pendapatan dari transaksi online, membuat berbagai inovasi dan melakukan efisiensi biaya,” jelasnya. Di antaranya dengan membuat menu-menu baru yang diperkirakan dapat menarik minat masyarakat, meluncurkan produk makanan simpel dalam kemasan, dan menggandeng aplikator transportasi online untuk pengantaran makanan dan minuman. (m41)

Waspada/Ist

Direktur yang juga Corporate Secretary PGLI, Linda Sari didampingi Direktur PGLIWigin saat melakukan public expose di Medan, Senin (28/7).

(OECD) bahwa proyeksi ekonomi dunia akan minus 6 sampai minus 7,6 persen. Prediksiprediksi dari lembaga internasional ini dinilai menjadi gambaran sulitnya ekonomi global

selama pandemi corona. “Gambaran apa yang ingin saya sampaikan? Bahwa setiap bulan selalu berubah-ubah, sangat dinamis dan posisinya tidak semakin mudah tapi

makin sulit. Minus 2,5 ganti sebulan berikutnya, jadi minus 5, sebulan berikutnya jadi minus 6 sampai minus 7 persen. Gambaran kesulitannya seperti itu,” imbuhnya. (mc)

Perlambatan Ekonomi Dunia Pengaruhi Neraca Perdagangan RI JAKARTA (Waspada) : Direktur Eksekutif Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Tauhid Ahmad mengatakan secara umum total perdagangan internasional Indonesia dengan para mitra dagang menurun drastis. Sejak Januari-Mei 2020 terjadi penurunan sebesar 11,25 persen dibandingkan periode yang sama pada tahun 2019. “Da l a m k u r u n w a k t u Januari-Mei 2020, dibanding Januari-Mei 2019 minus 11,25 persen,” kata Tauhid dalam diskusi INDEF bertajuk Mempercepat Geliat Sektor Riil dalam mendukung Pemulihan Ekonomi: Peranan BUMN dalam mendukung pemulihan Ekonomi, Jakarta, Selasa (28/7). Ini menunjukkan perlambatan ekonomi dunia mempengaruhi neraca perdagangan Indonesia. Implikasinya berpengaruh terhadap Pendapatan Domestik Bruto (PDB). Hal ini dipicu lantaran negara-negara

mitra dagang Indonesia mengalami resesi selama 6 bulan. Kondisi ini akan berimplikasi terhadap potensi pasar, ekspor Indonesia maupun. Termasuk Indonesia yang mengurangi impor terutama untuk bahan baku. Implikasi selanjutnya, dari sisi FDI (Foreign Direct Investment) atau investasi langsung luar negeri yang mengalami penurunan cukup jauh. “FDI kita meski tidak turun relatif besar dibanding bulan lalu, tapi kalau dibandingkan Januari saya kira sudah terkoreksi cukup dalam,” imbuhnya. Penurunan yang terjadi bisa mencapai Rp 105 triliun dari saat ini hanya Rp 97 triliun. Penurunan ini cukup drastis dalam kurun waktu 6 bulan. Dia menambahkan secara total FDI bisa berkurang sampai 30 - 40 persen tahun ini. Hal ini pun perlu diantisipasi agar negaranegara mitra dagang mempertahankan investasinya di Indo-

nesia. Salah satu dampak yang terasa dari kondisi mitra dagang yang mengalami resesi yakni jumlah wisatawan mancanegara. Di masa pademi ini hambatan arus wisata karena kebijakan pembatasan sektor transportasi turut memengaruhi kedatangan wisatawan mancanegara. “Masalah PSBB di sektor transportasi baik antar negara maupun dalam negeri turut mempengaruhi wisata mancanegara dan ini turun drastis,” kata dia. Pada bulan Mei 2020 ini hanya ada 200 ribu kunjungan wisatawan mancanegara. Padahal sebelum pandemi, jumlah wisatawan mancanegara hingga bulan Mei bisa mencapai 1,4 juta sampai 1,5 juta. “Menurut saya dampak di suatu negara akan memiliki implikasi ke negara lain termasuk Indonesia,” pungkasnya. (mc)

Waspada/Sugiarto

Kepala KPw BI Sumut, Wiwiek Sisto Widayat didampingi Direktur BI Sumut Ibrahim, dan Ketua Panitia Herbi 2020 Dythia Sendrata foto bersama perwakilan Dompet Dhuafa Waspada, Daarut Tauhid, Baitul Maal Hidayatullah dan ACT, usai penyerahan hewan kurban secara simbolis.

BI Serahkan 15 Hewan Kurban Dan Bantuan Sembako MEDAN (Waspada): Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Sumatera Utara melalui Gerakan Peduli Covid-19 menyerahkan 15 hewan kurban dan bantuan sembako kepada pensiunan dan masyarakat melalui beberapa lembaga amal, Selasa (28/7). Penyerahan secara simbolis hewan kurban Bank Indonesia (Herbi 2020) dan bantuan sembako tersebut diserahkan Kepala KPw BI Sumut Wiwiek Sisto Widayat kepada lembaga amal yaitu Dompet Dhuafa Waspada, Daarut Tauhid, Baitul Maal Hidayatullah, dan Aksi Cepat Tanggap (ACT). Ketua Panitia Penyerahan Hewan Kurban BI (Herbi) 2020 dan pembagian sembako, Dythia Sendrata menyampaikan, pada perayaan kurban tahun ini, BI menyerahkan sebanyak 15 ekor hewan kurban yang terdiri dari 12 ekor sapi dan 3 ekor kambing. Disebutkan, hewan kurban tersebut merupakan kurban dari 51 orang peserta, terdiri dari 34 orang pegawai BI Sumut, 14 pegawai dari satuan kerja lain dari BI Pusat, 2 orang pensiunan KPw BI Sumut, serta seorang pegawai non organik.

Dythia menyebutkan, perayaan Idul Adha tahun ini yang berada di tengah pandemi Covid-19 terpaksa sedikit berbeda dari tahun sebelumnya, termasuk pelaksanaan penyembelihan hewan kurban. “Biasanya pelaksanaan penyembelihan hewan kurban kita laksanakan sendiri di komplek perumahan BI. Namun untuk kali ini, guna memitigasi penularan Covid-19 serta untuk distribusi, kami menggandeng Dompet Dhuafa Waspada, Daarut Tauhid, dan Baitul Maal Hidayatullah,” ujarnya. Kemudian, dalam rangka mempertimbangkan protokol kesehatan, pemotongan hewan kurban dilakukan di beberapa lokasi terpisah. Antara lain pemotongan oleh Dompet DhuafaWaspada di Tanjung Morawa, Darut Tauhid di Gaperta, dan Baitul Maal Hidayatullah di Polonia. Selain itu, BI juga menyerahkan bantuan 250 paket sembako dari IPEBI Pusat sebagai gerakan Peduli Covid-19 dari BI. Bantuan tersebut didapatkan dari potongan gaji pegawai secara bulanan. Untuk pendistribusian bantuan sembako tersebut diserahkan melalui

ACT. Kemudian, BI juga menyalurkan bantuan paket sembako kepada 35 orang pensiunan. Sementara itu, Kepala KPw BI Sumut,Wiwiek SistoWidayat mengatakan, BI Religi ini merupakan salah satu gerakan yang dilakukan BI untuk membantu masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19. “Kami sebagai pimpinan BI di Sumut terus mendorong kawan-kawan untuk melaksanakan kegiatan seperti ini. Kami memang tidak bisa melaksanakan sendiri, kami meminta bantuan kawan-kawan, untuk pemotongan hewan kurban, pendistribusiannya dan bantuan sembako,” ujarnya. Apalagi, lanjutnya, Dewan Gubernur BI sudah memutuskan agar seluruh pegawai BI untuk peduli dan berkontribusi, meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid-19 ini melalui pemotongan pendapatan pegawai. “Ini sesuatu yang sangat baik, kita juga harus ikut merasakan apa yang dirasakan kawan-kawan yang terdampak Covid-19. Apalagi yang pendapatannya sangat bergantung dari pendapatan musiman atau tidak tetap,” pungkasnya. (m31)


Opini

B6 Protokol Kesehatan Ketat Haji

M

Nadim Makarim Tanpa Inovasi? Nadim Makarim telah berhasil membuat trobosan di dunia tranportasi (Go Jek) dalam era digital ini. Namun Menteri Pendidikan ini telah gagal menemukan trobosan untuk mengatasi masalah pendidikan di musim Covid-19 ini. Spekulasi Jokowi untuk mengharapkan terobosan brilian di dunia pendidikan sepertinya jauh dari yang diharapkan. Kegagalannya menurut saya karena: Pertama, peserta didik dilarang melakukan pembelajaran tatap muka langsung sementara disisi lain pemerintah tidak hadir menyediakan sarana dan prasarana untuk mendukung kegiatan tsb Kedua, pemerintah menganjurkan agar Pembelajaran dilakukan dengan cara Belajar Dari Rumah (BDR) atau daring sementara anjuran itu tidak disertai dengan pendampingan dan penyediaan dana bahkan diserahkan sepenuhnya pada sekolah dan guru-guru secara sendirisendiri. Mulai dari aplikasi yang digunakan juga metode yang mesti diterapkan. Ketiga, pemerintah memang telah memberikan bantuan dana bagi masyarakat yang terkena dampak Covid-19 sekitar 600 ribu perbulan, tapi belum ada bantuan pemerintah khusus untuk pelaksanaan dan keberlangsungan Pendidikan. Keempat, pemerintah dalam hal ini menteri Pendidikan sepertinya kehabisan ide atau bahkan tidak punya ide untuk memberikan solusi keberlangsungan Pendidikan sementara sektor pendidikan tidak boleh terhenti dalam kondisi yang sulit sekalipun. Padahal kondisi ini telah berlangsung sekitar 5-6 bulan sejak Januari 2020 wabah Covid-19 merebak di Indonesia. Kelima, sampai saat ini menteri Pendidikan hanya memberikan pengumuman tentang ketentuan pelaksanaan pembelajaran di sekolah berdasarkan zona tapi nihil aksi nyata. Keenam, bila pemerintah masih melupakan sektor pendidikan dan hanya fokus pada ekonomi maka dikhawatirkan akan terjadi masalah yang lebih besar. Bisa dibayangkan anak-anak yang selama ini dicekoki dengan kegiatan belajar di sekolah sekarang tanpa beban dan kesibukan. Maka suka tidak suka mereka (anak-anak) sekolah akan mencari kegiatan sendiri dan bukan tidak mungkin akan berbuat halhal yang tidak terpuji. Ketujuh, khusus di kalangan Pesantren, pemerintah atau Mendikbud barangkali lupa bahwa para kiyai dan Guru itu adalah honorer yang gajinya secara umum bersumber dari SPP. Maka jika harus melarang pesantren melakukan pembelajaran tatap muka, lalu dari mana dan siapa yang bertanggungjawab atas gaji dan kehidupan mereka? Karena itu, Pemerintah harus hadir. Pemerintah tidak cukup hanya mengakui bahwa pesantren merupakan lembaga pendidikan tertua dan telah berkontribusi banyak bagi negeri ini. Maka mohon maaf, rasanya tidak berlebihan bila saya sebut bahwa Nadim Makarim tanpa inovasi hingga saat ini. Pemerintah, segeralah bertindak cepat sebelum masalah ini lebih besar lagi. Bertindaklah sebelum terlambat. Asep Safa’at Siregar Guru dan Kepala Divisi Humas dan Pemberdayaan Umat di Pesantren Modern Unggulan terpadu “Darul Mursyid” (PDM), Tapanuli Selatan.

Rabu 29 Juli 2020

‘Pandora-Pandora’ BUMN

TAJUK RENCANA

enteri Haji Arab Saudi Mohammad Benten dalam pernyataannya menjelaskan, status kesehatan merupakan kriteria utama yang akan digunakan untuk proses penyeleksian jamaah haji tahun ini. Proses seleksi dilakukan secara transparan dan fokus untuk memastikan haji dilakukan dengan cara yang aman berdasarkan perspektif kesehatan masyarakat sambil mengamati semua tindakan pencegahan dan protokol jarak sosial yang diperlukan. Musim haji tahun ini sangat berbeda dengan musin haji tahun-tahun sebelumnya yang dibanjiri jutaan jamaah haji dari seantero dunia. Kali ini terbatas pada masyarakat lokal (Arab Saudi) yang memenuhi syarat saja, ditambah dengan orang-orang dari mancanegara yang saat ini berada (berdiam) di Arab Saudi. Tentu mereka yang beragama Islam dan belum pernah melaksanakan rukun Islam kelima ke Makkah dan Madinah yang diprioritaskan. Sedangkan kedatangan jamaah haji dari seratus negara lebih terpaksa ditiadakan karena meluasnya virus corona di seluruh Intisari: Intisari: dunia. Hemat kita, musim haji tahun ini ‘’Arab Saudi dalam pene- berlangsung di tengah pandemi Covidrapan protokol kesehatan 19 membuat semua negara terpapar mematikan dari China, tepatnya ketat bagi jamaah haji mau- virus asal Kota Wuhan, yang menjadi pun petugas keamanan. episentrum corona pada akhir 2019 dan 2020 semakin merebak. Beruntung, Seluruh sarana peribada- awal China cepat melakukan tindakan tegas dengan melakukan karantina total tan sudah disterilkan’’ (lockdown) dengan menutup seluruh pintu masuk ke Wuhan tanpa pilih kasih. Sehingga dalam jangka waktu empat bulan saja pemerintah China dengan mengerahkan seluruh perangkat kesehatan dan paramedisnya mampu menghentikan serangan Covid-19. Jumlah pasien positifnya bisa ditekan tak sampai 80 ribuan orang, sementara Indonesia saat ini sudah tembus 100 ribu orang karena terlambat mengantisipasi pandemi dan tidak tegas dalam menetapkan kebijakan apakah lockdown, karantina wilayah, PSBB dll. Dalam kondisi berhaji di masa pandemi Covid-19 di satu sisi menyenangkan karena jamaah tidak perlu berdesakan karena jumlahnya hanya 1000an orang, bisa lebih khusuk dalam shalat, berzikir, berdoa, namun di sisi lain juga keprihatinan karena tidak bisa membaur dengan sesama muslim dari penjuru dunia. Juga dibatasi aturan-aturan ketat sehingga akan sangat sulit untuk bisa memegang Kabah, apalagi mencium batu hitam Hajarul Aswad. Untuk pertama kali dalam sejarah, jumlah jamaah haji hanya hitungan ribuan orang saja sehingga dipastikan suasana peribadatan di Masjidil Haram maupun di Masjid Nabawi (Madinah) akan terasa sangat lengang (sepi). Juga jamaah haji hanya berangkat menuju Makkah melalui satu miqat saja, dibatasi karena menerapkan protokol kesehatan. Hanya satu lokasi menjadi titik tolak jamaah untuk mulai berihram saat hendak menunaikan haji atau umrah. Jamaah yang hendak menunaikan haji akan mengambil miqat di Qarnul Manazil yang merupakan lokasi terdekat dengan Makkah. Masjid al-Sail al-Kabir yang berada di dalam miqat ini merupakan salah satu masjid terbesar di Arab Saudi. Masjid ini dilengkapi dengan fasilitas pelayanan modern bagi jamaah haji. Dr Adnan al-Sharif, profesor sejarah dan peradaban Ummul Qura Universitas Makkah menjelaskan, tempat ini berhubungan dengan kehidupan Nabi. Rasulullah SAW pernah melewatinya ketika terjadi peristiwa Thaif. Al-Sharif menambahkan, Kerajaan Saudi telah merawat Miqat Qarnul Manazil dengan baik dan menyiapkan fasilitas terbaik bagi jamaah. Saat ini seluruh sarana peribadatan di Masjidil Haram (Makkah) sudah dalam pengawasan ketat aparat keamanan sehingga penerapan protokol kesehatan benarbenar dijalankan dengan ketat. Jamaah haji yang telah tiba di Makkah, Arab Saudi, mulai menjalani masa karantina menjelang Tarwiyah, hari ketika jamaah menuju ke Mina. Jamaah yang tiba di Makkah berasal dari Madinah, Riyadh, Abha, Tabuk, dan Ja zan. Dilansir dari Asharq al-Awsat, otoritas Saudi mewajibkan jamaah haji mengenakan gelang elektronik. Gelang yang dipasang cip pelacak itu berguna untuk memastikan jamaah haji benar-benar menjalani karantina. Pemerintah Arab Saudi tidak main-main dalam memerangi Covid-19. Segala macam upaya dilakukan, termasuk lockdown, namun hasilnya tetap belum bisa memutus mata rantai Covid-19. Itu sebabnya dengan berat hati pemerintah Arab Saudi melakukan pembatasan bagi jumlah jamaah haji. Yang ditakutkan adalah jumlah jamaah haji yang besar menjadi klaster baru penularan Covid-19. Kita yang terkena dampak pembatasan jamaah haji hanya bisa bersabar. Jamaah haji tahun ini dibatasi hanya sekitar seribu orang dari Saudi. Mereka yang berhaji pun hanya pemukim di Saudi, baik itu warga lokal maupun ekspatriat yang kini berada di negeri kaya minyak itu. Otoritas Saudi memastikan jamaah haji memenuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Tenaga medis, keamanan, dan pelayanan juga dibekali pemahaman protokol kesehatan sehingga haji tahun ini diharapkan tak menjadi klaster penularan Covid- 19.+

WASPADA

Oleh Dr. Abdul Hakim Siagian, SH, M.Hum Sudah menjadi rahasia umum bahwa posisi komisaris BUMN acap menjadi bancakan, didistribusikan kepada para pejabat, mereka yang dekat dengan kekuasaan, serta orang-orang yang dianggap berjasa dalam upaya meraih kekuasaan.

K

isruh bancakan di tubuh Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menjadi sorotan. Pasca tudingan politikus PDIP Adian Napitupulu kepada Kementerian (BUMN) yang dipimpin Erick Thohir itu. Dalam keterangannya semua direksi dan komisaris di seluruh BUMN ditunjuk melalui mekanisme titipan. “Semuanya titipan. Dari 6.000 sampai 7.200 komisaris dan direksi BUMN itu menurut saya semua titipan,” kata Adian saat ditemui di Kawasan Kemang, Jakarta, Kamis (23/7/2020), seperti dilansir CNN Indonesia. Bak Pandora, argument tersebut menuai polemik baru, sekalipun bancakan BUMN bukanlah hal yang tabu. Adian sendiri enggan menjelaskan titipan dari pihak mana orang-orang yang kini duduk di posisi strategis perusahaan pelat merah tersebut. Dia hanya menjelaskan selama ini perusahaan BUMN tak pernah membuka lowongan atau lelang jabatan untuk posisi direksi dan komisaris. Ia memastikan bahwa orang yang bisa duduk di jabatan tersebut pasti melalui jalur titipan dan dibawa oleh orang tertentu. Jika ini benar adanya, maka hendaknya ada tindak lanjut yang tidak hanya sekadar ‘dibiarkan’ mengudara. Memang, sudah menjadi rahasia umum bahwa posisi komisaris BUMN acap menjadi bancakan, didistribusikan kepada para pejabat, mereka yang dekat dengan kekuasaan, serta orang-orang yang dianggap berjasa dalam upaya meraih kekuasaan. Kompetensi barangkali hanyalah pertimbangan nomor kesekian. Pertengahan tahun ini, misalnya, pemerintah mengangkat Wakil Menteri BUMN dan Direktur jenderal Anggaran Kementerian Keuangan sebagai Komisaris Utama dan Komisaris Bank Mandiri. Padahal, sebenarnya masa jabatan komisaris lama belum berakhir, bahkan ada yang baru akan berakhir tiga tahun kemudian. Seperti biasa, tak ada penjelasan yang memadai pun masuk akal untuk aksi korporasi yang tak biasa seperti ini. Praktik semacam ini tentu merugikan BUMN karena posisi komisaris bukan sekadar sarana guna membagi-bagikan gula-gula kekuasaan belaka, melainkan memiliki peran sangat vital bagi perkembangan bisnis korporasi. Bancakan BUMN itu menambah polemik yang sebelumnya sudah ada yakni terkait rangkap jabatan dalam BUMN. Diketahui, Ombudsman RI mencatat, terdapat 397 komisaris di perusahaan BUMN yang rangkap jabatan pada tahun 2019. Sementara 167 komisaris rangkap jabatan di anak usaha BUMN.Hal ini dikonfirmasi oleh temuan Ombudsman RI yang mencatat, terdapat 397 komisaris di perusahaan BUMN yang rangkap jabatan pada tahun 2019. Sementara 167 komisaris rangkap jabatan di anak usaha BUMN.

Penunjukan pejabat pemerintahan menjadi direksi maupun komisaris BUMN berpotensi menyalahi peraturan. Pasal 17 huruf a Undang-Undang 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik terang menyatakan pelaksana pelayanan publik dilarang merangkap jabatan sebagai komisaris atau pengurus organisasi usaha bagi pelaksana yang berasal dari lingkungan instansi pemerintah, BUMN, dan BUMD. Jabatan-jabatan tersebut tidak dapat dibatasi untuk diisi oleh orang luar BUMN dan orang dalam BUMN. Semua tergantung kepada menteri BUMN. Selama ini kewenangan ‘bagi bagi’ jabatan dalam BUMN memang diambil oleh menteri BUMN. Pasal 44 Undang-Undang No. 19 Tahun 2003 tentang Badan Usaha Milik Negara memberikan kewenangan kepada menteri untuk mengangkat direksi sesuai mekanisme uji kelayakan dan kepatutan akan tetapi proses transparansi uji kelayakan dan kepatutan inilah yang kerap dipersoalkan hingga muncul lah Pandora. Direksi ataupun Komisaris yang merangkap jabatan tidak akan bisa bekerja maksimal karena harus membagi waktu dan fokus. Dampaknya ialah dikorbankannya tata kelola perusahaan. Padahal, dalam Pasal 28 ayat 1 UU BUMN jo. Peraturan Menteri BUMN Nomor Per-02/Mbu/ 02/2015, disebutkan bahwa syarat materiil untuk dipilih menjadi komisaris salah satunya ialah dapat menyediakan waktu yang cukup. keputusan ini melanggengkan kebijakan yang koruptif. Mereka bisa mendapat penghasilan mulai dari jutaan hingga miliaran rupiah dari dua instansi yang berbeda, padahal hanya bekerja paruh waktu. Tak cuma itu, rangkap jabatan itu juga berpotensi menimbulkan konflik kepentingan. Bagaimana mungkin, misalnya, ada pengusutan hukum yang memadai jika misalnya ada BUMN terjerat kasus ketika mereka mempekerjakan komisaris bertitel aparat penegak hukum. Poin ini terkait dengan masalah kedua. Ia mengatakan selama ini jabatan komisaris kerap jadi ‘kue politik’ yang dihadiahkan penguasa kepada orang yang punya kontribusi elektoral. Sebagai gambaran, di era Menteri Rini Soemarno, pengangkatan direksi BUMN ditunjuk berdasarkan Peraturan Menteri BUMN Nomor PER-03/MBU/02/2015 tentang Persyaratan, Tata Cara Pengangkatan, dan Pemberhentian Anggota Direksi Badan Usaha Milik Negara. Adapun, pada era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), pemilihan direksi BUMN ditetapkan berdasarkan Inpres Nomor 8 Tahun 2005 tentang Pengangkatan Anggota Direksi dan/ atau Komisaris/Dewan Pengawas BUMN, pengangkatan dirut BUMN harus melalui penilaian akhir yang dilakukan TPA. Arya Sinulingga selaku Staf Khusus Menteri BUMN yang juga Pandora menya-

takan bahwa budaya korporasi tidak memungkinkan untuk pemilihan direksi dan komisaris secara terbuka dan dipublikasikan. Padahal pembukaan lowongan bagi jabatan direksi dan komisaris sebuah perusahaan sudah lazim terjadi. Misalnya, lowongan yang dibuka oleh Perusda Pasar Surya, PT Patralog, PT Bank Jatim dan PT Jateng Petro Energi. Wajar jika proses seleksi perusahaan negara haruslah melalui proses yang terbuka, yang artinya rangkaian rekrutmennya diumumkan ke publik. Tidak hanya itu, polemik dalam tubuh Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) saat ini sudah di ambang batas. Diawali dari pendapatan yang menciut karena kegiatan operasional yang terbatas, sehingga utang yang jatuh tempo tahun ini pun terancam tak bisa dilunasi. Perihal masalah laten utang BUMN umumnya terjadi pada tahun-tahun sebelumnya. Namun pandemi Covid-19 berpotensi memperparah kondisi tersebut. Dana pemerintah pun seolah hanya bantuan sementara sehingga tidak menyelesaikan akar masalah. Utang sebagai salah satu momok yang dihadapi perusahaan-perusahaan pelat merah. Total utang luar negeri seluruh BUMN menunjukkan tren peningkatan dalam lima tahun terakhir. Berdasarkan laporan Bank Indonesia (BI) utang luar negeri (ULN) BUMN Indonesia pada April 2020 mencapai USD 55,349 miliar. Porsi ULN BUMN terhadap total ULN swasta Indonesia mencapai 27 persen. Secara year on year (yoy) ULN BUMN RI mencatatkan pertumbuhan hingga 12 persen, masih jauh lebih tinggi dibandingkan dengan pertumbuhan utang swasta ULN yang hanya naik sebesar 4 persen.Adapun ULN perbankan BUMN mengalami kontraksi sebesar 4 persen (yoy), LKBB naik 4 persen sementara untuk BUMN non-keuangan mencatatkan kenaikan ULN mencapai 16 persen pada April 2020. Berdasarkan data Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), jumlah utang obligasi jatuh tempo perusahaan BUMN 2020 mencapai Rp 30.3Triliun dari 13 perusahaan BUMN. Jumlah ini di belum termasuk Medium Term Notes (MTN), Promisory Notes, dan obligasi syariah (sukuk) korporasi yang juga dicatatkan di KSEI.Obligasi jatuh tempo terbesar dicatatkan PT Sarana Multi Infrastruktur (Persero) atau PT SMI senilai Rp 5.7 Triliun, disusul PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BTN) Rp 5.3 Triliun dan PT Pupuk Indonesia (Persero) senilai Rp 4 Triliun, serta Bank Rakyat Indonesia (BRI) Rp 3.1 T.Sebelumnya, BUMN Perum Perumnas sudah terlebih dahulu mengalami gagal bayar MTN yang seharusnya jatuh tempo pada 28 April 2020 senilai Rp 200 Miliar dengan frekuensi bayar 3 bulan dan kupon bunga 9.75%. Kementerian Keuangan mencatat bahwa per Desember 2018, total Aset BUMN mencapai Rp 7.7 Triliun, meningkat dari tahun 2017 yang hanya Rp 7.2 Triliun. Namun, di sisi lain, penambahan Aset rupanya juga disertai dengan peningkatan jumlah utang dari Rp 4.8 Triliun pada 2017 menjadi Rp 5.2 Triliun tahun 2018. Pertumbuhan Aset sebesar 7.045% lebih kecil dibandingkan pertambahan utang 9.130%.Artinya apa? Sebagian besar Aset (68%) dibiayai

dengan Utang. Jika tidak disikapi dengan baik, BUMN akan kesulitan likuiditas hingga technically bankrupt. Pemerintah harus mengambil langkah-langkah konstruktif penyelamatan BUMN dengan dikelola secara profesional, bukan dengan menyerahkannya kepada klan atau koloni tertentu. Tak kalah menarik, sejumlah kebijakan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir juga menuai kontroversi dan mengernyitkan dahi banyak kalangan. Bagaimana tidak kebijakan mantan ketua tim sukses Presiden Jokowi di Pilpres itu menuai banyak sorotan. Di antaranya adalah memasukkan jenderal aktif TNIPolri masuk ke jajaran komisaris hingga terakhir pengangkatan seorang warga negara asing (WNA) asal Australia menjabat Direksi di salah satu anak perusahaan plat merah, yaitu PT Pertamina Bina Medika atau Pertamedika. Sebelumnya, Menteri BUMN Erick Thohir juga mengatakan bahwa ada mafia besar yang sengaja membuat Indonesia terlena dengan impor obat-obatan dan alkes ketimbang memproduksinya sendiri di dalam negeri. “Janganlah negara kita yang besar ini selalu terjebak praktik-praktik yang kotor, sehingga alat kesehatan musti impor, bahan baku musti impor. Saya minta semua yang hadir di sini punya komitmen secara pribadi, kita harus bongkar hal-hal itu. Akhirnya kita terjebak short term policy. Didominasi oleh mafia-mafia trader-trader itu. Kita harus lawan dan Pak Jokowi punya keberpihakan itu,” tutur Erick Thohir beberapa waktu yang lalu. Kalau memang ada buktinya, mengapa tidak dilaporkan kepada aparat penegak hukum seperti Polri atau KPK? Jangan cuma omdo (omong doang) dan lapor ke media karena hanya akan menimbulkan kegaduhan. Sudahlah, bangsa ini sedang dirundung bencana Covid-19, jangan diperberat dengan tuduhan liar tanpa bukti. Kepada KPK, Kejaksaan dan Polisi rasanya sulit diharap untuk menjadikan hal itu sebagai objek penyidikan dalam dugaan tindak pidana korupsi. Peristiwa ini bukanlah peristiwa kemarin sore dan sudah menjadi rahasia umum. Oleh karena itu kita mendesak DPR untuk mengusulkan perubahan UU BUMN sebagai prioritas dalam rangka menyikapi situasi ini. Teristimewa kepada presiden dengan kewenangannya sangat diharapkan untuk membuat Perppu yang menjawab berbagai statement Pandora-pandora itu. Sekaligus membuktikan bahwa pemerintahan sekarang tidak sama dengan pemerintahan yang sebelum-sebelumnya. Inilah legacy presiden yang ditunggu. Bak Pandora yang membuka kotak sebagai sumber ‘malapetaka’ yaitu kejahatan-kejahatan, sakit penyakit, wabah, dan kerja berat. Statement dari Pandora-pandora terkait BUMN kiranya dipandang sebagai‘cambukan’ agar kinerja BUMN dapat optimal. Sebagaimana hikayat menceritakan bahwa di dasar kotak yang dibuka Pandora itu ada sesuatu yang juga diletakkan Zeus, yakni Harapan. Kita menunggu harapan itu datang dari penegak hukum, DPR RI dan khususnya dari bapak presiden.*** Penulis adalah Dosen Fak. Hukum UMSU

Menangkal Radikalisme Melalui Konsep Tepo Seliro Oleh : H. Yose Rizal, S.Ag, MM Pemerintah tidak boleh sama sekali lengah karena faham radikal dan faham khilafah yang ada akan semakin meluas sebagaimana semboyan yang pernah di lontarkan TGS. Prof. Dr. KH. Saidurrahman, M.Ag Rektor UIN Sumatera Utara “

T

ulisan ini berusaha memberikan kontribusi pemikiran dan rasa terhadap kearifan lokal yang seyogiyanya harus di lestarikan dan dihidupkan kembali itulah yang namanya“ Tepo Seliro”. Tepo Seliro berasal dari bahasa Jawa yang artinya menenggang perasaan orang lain meski saya yakin suku apapun dan bangsa manapun juga, mengenal budi pekerti tersebut sebagai salah satu modal dasar berhubungan dengan orang lain dan bersosialisasi terhadap sesama manusia, prinsip ini dikenal dengan “Tenggang Rasa”. Namun, tenggang rasa dalam masyarakat Jawa ini lebih halus dan memuat nilai-nilai keluhuran lain. Menurut penulis sendiri, Tepo Seliro di internalisasikan dalam diri setiap individu sebagai bentuk penghormatan terhadap orang lain khususnya generasi muda untuk menangkali Radikalisme dan pengaruh negatif lainnya. Dalam konsep tenggang rasa ini Allah SWT memperingatkan dalam Firmanya “ Hai orang-orang yang beriman hendaklah kamu jadi orang-orang yang selalu menegakkan ( kebenaran) karena Allah, menjadi saksi dengan adil. Dan janganlah sekali-kali kebencianmu terhadap sesuatu kaum, mendorong kamu untuk berlaku tidak adil. Berlaku adil lah, karena adil itu lebih dekat kepada takwa, dan bertakwalah kepada Allah, sesungguhnya Allah Maha mengetahui apa yang kamu kerjakan” ( Q.S Al-Maidah (5):8) Menangkal Radikalisme Melalui Tepo Seliro Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), Radikalisme diartikan sebagai sebuah kelompok organisasi atau suatu gerakan politik yang kendur dengan tujuan mencapai kemerdekaan atau pembaruan electoral yang mencakup mereka yang berusaha mencapai republikanisme, penghapusan gelar, redistribusi hak milik dan kebebasan pers, dan dihubungkan dengan perkembangan liberalisme. Salah satu

faham sesat dan menyesatkan selain liberalisme adalah radikalisme, karena faham ini sangat berbahaya bagi generasi muda Indonesia sehingga sedari dini harus kita cegah, faham Radikal ini akan merusak tatanan masyarakat dan hukum. Di Indonesia, Radikalisme sudah marak terjadi di mana-mana. Pengaruh radikalisme yang merupakan suatu pemahaman baru yang dibuat-buat oleh pihak tertentu mengenai suatu hal seperti agama, sosial dan politik seakan menjadi rumit karena berbaur dengan tindakan yang cendrung melibatkan kekerasan. Berbagai tindakan teror yang tak jarang memakan korban jiwa seperti kasus bom bunuh diri yang terjadi di Polrestabes Medan seakan semua menjadi cara dan senjata utama bagi para pelaku paham radikal dalam upaya untuk mencapai suatu perubahan walau perubahan itu dengan cara yang salah. Merekamereka yang menganut faham radikal akan selalu berusaha mentransfer pemahaman nya melalui berbagai tempat seperti perguruan tinggi, masjid, organisasi masyarakat, dan bahkan dalam lingkup pemerintahpun sekarang memasuki wilayahnya. Hal ini menjadi perhatian kita semua, baru baru ini diberitakan terjadi 50 orang ustadz serta pengelola di 41 Masjid di beberapa kementrian dan lembaga hingga BUMN terpapar radikalisme. Tak hanya itu, terdapat 7 perguruan tinggi negeri di Indonesia sudah masuk famah ini dan BIN membenarkanya. (Berita TV One edisi Jumat, 29 Nopember 2019). Sebenarnya penganut faham radikalisme di Indonesia itu jumlahnya sangat sedikit. Selain iru, faham khilafah juga tidak laku di Indonesia. Akan tetapi, pertumbuhan faham ini sudah menjadi sangat luas penyebaranny, dalam hal ini pula pemerintah tidak boleh sama sekali lengah karena faham radikal dan faham khilafah yang ada akan semakin meluas sebagaimana semboyan yang pernah di

lontarkan TGS. Prof. Dr. KH. Saidurrahman, M.Ag Rektor UIN Sumatera Utara “ NKRI Harga Mati”. Ada beberapa solusi yang bisa kita lontarkan melalui konsep tepo seliro untuk menangkal Radikalisme. Pertama, konsep Tenggang Rasa dan Kepedulian. Sikap tenggang rasa dan kepedulian inilah yang harus diterapkan di dalam kehidupan bermasyarakat, karena sikap ini akan melahirkan empati antar sesama. Kedua, Rasa Cinta Antar Sesama. Rasulullah SAW Bersabda “ Sesungguhnya Allah akan menolong nasib suatu hamba sampai hamba itu mau menolong saudaranya”, kalau sudah terpatri rasa cinta dan sayang terhadap seseorang, maka jiwa saling tolong menolong akan terwujud. Ketiga, Saling Harga Menghargai. Sikap ini merupakan manifestasi dari tepo seliro, dalam adat jawa sudah diajarkan sedari kecil arti menghargai orang lain apalagi dengan yang lebih tua usianya dari kita, kalau berjalan didepan guru harus menundukkan arti pengormatan yang mendalam terhadap guru, ustadz dan kiyai, berbicara saling lemah lembut tidak kasar dan lain sebagainya, ini sikap yang harus ada dalam diri seseorang, agar bersosial menjadi lebih baik dan tindakan anarkis diyakinkan tidak akan terjadi. Faktor Dan Maraknya Faham Radikalisme Menilik dari sudut pandang aktual, jika ada masjid yang masjidnya sendiri tidak menganut faham yang radikal, jadi penceramahnya yang dianggap menganut faham yang radikal akan melahirkan intoleransi, kemudian ujaran kebencian, takfiri ( saling mengkafirkan) yang kemudian membawa semangat radikalisme yang sangat-sangat bertentangan dengan ideologi pancasila. Ada beberapa faktor mengapa faham ini berkembang dengan sangat pesat. Pertama faktor luar, yaitu faktor yang luar biasa banyak banyak dan sangat dinamis. Sekarang ini akan sangat sulit karena manusia tidak sepenuhnya dikampus, mereka sekarang lebih sering berinteraksi dengan berbagai kelompok masyarakat , dunia digital, dunia internet dan organisasi ekstra universitas. Yang kedua faktor dalam yaitu terkadang lebih terlihat dilingkungan pertemanan yang banyak kita jumpai membawa pengaruh melalui doktrin-doktrin. Analisis Menurut Islam Islam merupakan ajaran yang universal, agama damai yang sangat mengahargai, toleran dan membuka diri terhadap semuanya. Maka radikalisme menurut Islam adalah haram

sesuai yang telah disampaikan Ketum MUI ZainutTauhid Sa adi karena akan menimbulkan perilaku yang intoleran, ekstrim dan kerusakan tatanan masyarakat. Sesuai yang jelaskan Alquran “ telah nampak kerusakan didarat dan dilaut akibat perbuatan tangan manusia, supaya Allah merasakan kepada mereka sebagian dari akibat perbuatan mereka, agar mereka kembali kejalan yang benar”. (Q.S : ar-Ruum/30:41) Juga dilansir dari Imam Abul „Aliyah ar-Riyahi menygatakan “ barang siapa yang bermaksiat kepada Allah dimuka bumi berarti dia telah berbuat kerusakan dimuka bumi, karena bumi dan langit itu baik dikarenakan ketaatan mereka kepada Allah SWT. Semoga bermanfaat..! Penulias adalah Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementrian Agama Kota Medan, Mahasiswa Kandidat Doktoral Universitas Islam Negeri Sumatera Utara

Pengumuman Redaksi menerima kiriman karya tulis berupa artikel/opini, surat pembaca. Kirim ke alamat redaksi dengan tujuan ‘Redaktur Opini Waspada’ dengan disertai CD atau email: opiniwaspada@yahoo.com. Panjang artikel 5.000-10.000 karakter dengan dilengkapi biodata dan kartu pengenal (KTP) penulis. Naskah yang dikirim adalah karya orisinil, belum/tidak diterbitkan di media manapun. Isi tulisan menjadi tanggung jawab penulis.

SUDUT BATUAH * Hujan lebat sebentar, Medan terendam banjir - Tak heran awak! * Dua kali Swab baru pastikan positif Covid-19 - Makanya jangan cepat kali memvonis positif * MUI sesalkan fardu kifayah mayit Covid-19 - Iyalah, shalat jenazah kok pakai rukuk? l Doe Wak


Aceh

WASPADA Rabu

29 Juli 2020

B7 Anggota DPR Minta Kejati Aceh Ungkap KKN Di PTPN I

Waspada/Ist

SEJUMLAH desa di Aceh Selatan diterjang banjir usai hujan deras, Selasa (28/7).

17 Desa Di Aceh Selatan Diterjang Banjir TAPAKTUAN (Waspada): Hujan deras di wilayah Kabupaten Aceh Selatan, Senin (27/7) sore mengakibatkan 17 desa di 4 kecamatan mengalami banjir dan erosi. Berdasarkan laporan Pusdalops BPBD Aceh Selatan,

wilayah yang terendam banjir, yakni Kecamatan Kota Bahagia 10 Gampong Alur Dua Mas, Beutong, Bukit Gadeng, Rambong, Ujung Gunong Rayek, Ujung Gunong Cut, Jambo Keupok, Seuneubok Alur Buloh, Seuneubok Keuranji dan Ujong Tanoh. Selain itu, di Kecamatan Kluet Timur 3 Gampong, yaitu Lawe Bulu Didi, Lawe Cimanok dan Lawe Sawah. Sedangkan di

Kecamatan Kl Tengah 1 Gampong, yakni Siurai-urai, Kecamatan Trumon Tengah 3 Gampong, yakni Teungoh, Pulo Paya dan Ladang Rimba. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Selatan Cut Syazalisma, Selasa (28/7), mengatakan, banjir di sejumlah gampong di Aceh Selatan dipicu guyuran hujan deras, sehingga intensitas air sungai dan drainase naik ke

pemukiman masyarakat. “Ketinggian air mencapai 30 cm hingga 2 meter. Selain banjir juga terjadi erosi di Gampong Siurai-Urai, dan untuk sementara penghuni rumah mengungsi,” jelasnya. Dia menyampaikan, upaya mendesak dilakukan menangani banjir di Trumon Tengah, yaitu pembangunan jembatan jalan lintas nasional untuk menggantikan box culver yang tidak mak-

simal dan reboisasi wilayah hulu untuk mengembalikan fungsi serapan air tanah. Begitu juga di Kluet Timur harus dilakukan pembangunan penahan tebing sungai Kluet Timur dan Bakongan. Kemudian normalisasi saluran drainase di kawasan pemukiman penduduk. “Kondinsi saat ini air banjir sudah mulai surut di beberapa lokasi kejadian,” ujarnya.(b01/cfa/I)

MEDAN (Waspada): Anggota Komisi III DPR RI Nasir Djamil minta Kejaksaan Tinggi (Kejati) Aceh mengusut tuntas KKN di PTPN I Langsa, terutama dugaan monopoli proyek yang dikuasai perusahaan tertentu saja. Hal itu dikemukakan Nasir Djamil kepada wartawan saat dihubungi via ponsel dari Medan, Selasa (28/7). Sebelumnya, LSM Penguatan Rakyat Pedesaan (Paras) kembali melaporkan dugaan monopoli proyek berpotensi merugikan keuangan negara ke Kejati Aceh. Selain itu, pengaduan juga disampaikan ke KPK, Presiden, Meneg BUMN, Jaksa Agung, dan Ketua Ombudsman di Jakarta. Anggota DPR dari Fraksi PKS itu berharap, Kejati Aceh selaku aparat penegak hukum harus mampu membuktikan laporan masyarakat. “Usut dan periksa laporan tersebut. Kalau cukup bukti lanjutkan ke pengadilan. Kalau tidak, hentikan kasusnya,” ujar anggota DPR dari Dapil Aceh tersebut. Menurut Nasir, Kejati Aceh harus dapat memberi kepastian hukum soal dugaan monopoli proyek di PTPN I Langsa. Pasalnya, masyarakat Aceh sangat berharap Kejati bisa menuntaskan kasus dugaan korupsi di daerahnya. Terpisah, Direktur Pusat Studi Pembaharuan Hukum dan Peradilan (Puspha) Muslim Muis, berharap Kejati Aceh dapat mengungkap dugaan korupsi di perkebunan yang diduga melibatkan oknum pejabat PTPN I dan rekanan. Muslim berharap, dalam pekan ini Kejati Aceh, bisa menetapkan siapapun yang terlibat merugikan keuangan negara termasuk CW (rekanan) dijadikan tersangka. “Kalau tidak, masyarakat Aceh wajib bertanya, ada apa ini,” sebutnya. Sebelumnya, LSM Paras melaporkan dugaan praktik Korupsi, Kolusi dan Nepotisme (KKN) di PTPN I ke Kejati Aceh, sekaligus mendesak institusi hukum itu mengusut dan menangkap oknum yang terlibat mencoleng uang rakyat. Direktur Umum dan Bidang Hukum Paras Chairul dan Kabid Hukum Ariffani dalam pengaduannya ke Kejati Aceh menyebutkan, sekira 90 persen paket pengadaan barang dan jasa di PTPN I Langsa, diduga dikuasai dan dimonopoli CV Duta Arya Nugraha (DAN ) dan grupnya yang merupakan rekanan dan sejawat petinggi perkebunan milik negara itu. Menurut mereka,semua paket pekerjaan yang ditenderkan sudah diatur sedemikian rupa,sehingga ada indikasi pemenang beserta

Waspada/Ist

Anggota DPR RI Nasir Djamil harga penawaran sudah diatur oleh bagian lelang dan oknum Direksi PTPN I.Pasalnya oknum Direksi PTPN I dengan pimpinan CV DAN sering mengadakan pertemuan.”Saya menduga disitulah mereka membahas masalah proyek,”ujar Chairul Selain itu, LSM Paras juga menyinggung pemotongan gaji 5.200 karyawan, tapi tidak disetor ke BPJS Ketenagakerjaan dan dugaan penyimpangan penggunaan minyak bersubsidi untuk pengangkutan truk BTS perusahaan. Komisaris CV DAN Candra Wijaya saat dihubungi wartawan via ponselnya, membantah ada monopoli proyek di PTPN I. “Tidak ada itu, coba anda cek saja ke lapangan rekanan mana saja yang bekerja,” ujarnya. Namun Candra tidak membantah, perusahaannya pernah mengerjakan proyek di PTPN I, tapi sulit menagih pembayarannya. Padahal proyek sudah selesai dikerjakan. “Setahun lalu perusahaan saya sudah tidak bekerja lagi di PTPN I Langsa,” tuturnya. Kasipenkum Kejati Aceh Munawal, SH membenarkan penyelidik Pidsus Kejati Aceh, sedang memprioritaskan penuntasan dugaan korupsi jaminan hari tua di PTPN I Langsa. “Sebenarnya banyak laporan dugaan KKN di PTPN I masuk ke Kejati Aceh. Tapi masalah jaminan hari tua lebih dulu kita prioritaskan, tapi tidak menutup kemungkinan dugaan monopoli proyek juga dituntaskan,” katanya. (m15)

Dua Rumah Ludes Terbakar SIMPANG ULIM (Waspada): Dua rumah berkontruksi kayu ludes terbakar di Dusun Lamkuta, Desa Lampoh Rayeuk, Kec. Simpang Ulim, Kab. Aceh Timur, Senin (27/7) sekira pukul 20:00. Tidak ada korban jiwa dalam kasus itu, namun kerugian ditaksir mencapai Rp350 juta. Rumah terbakar milik Asnidar, 42, dan milik Nurhayati, 39, warga setempat. Ketika kebakaran terjadi, seluruh penghuni rumah berada diluardankeduarumahdalamkondisikosong.Keduanyamengetahui rumahnya terbakar setelah dihubungi melalui telefon seluler. Tak lama berselang, dua Pemadam Kebakaran (Damkar) milik BPBD Aceh Timur Pos Julok tiba di lokasi melakukan pemadaman. Informasi dihimpun, kebakaran diketahui seseorang yang hendak menunaikan shalat Isya ke masjid di desa itu, lalu terlihat api muncul dari salah satu rumah. “Terdengar teriakan jamaah yang kebetulan melintas di depan lokasi. Lalu kami menghubungi pemilik rumah yang saat itu sedang berada di luar. Saat kedua pemilik rumah tiba, api sudah membesar dan warga mencoba menyelamatkan peralatan rumah,” ujar Wahid, warga setempat. Untuk proses penyelidikan, kepolisian memberi garis polisi di lokasi kebakaran. Petugas juga telah memintai keterangan beberapa saksi dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Kapolres Aceh Timur AKBP Eko Widiantoro melalui Kapolsek Simpang Ulim AKP Jamaluddin Nasution dikonfirmasi terpisah, membenarkan adanya kebakaran itu. “Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan, namun beberapa saksi awal sudah kita mintai keterangan,” ujarnya. (b11) Waspada/Ist

KEUCHIK Gampong Arul Pinang, Samin Alam Tanoga, melihat banjir di desanya, Kec. Peunaron, Aceh Timur, Selasa (28/7).

Pedalaman Aceh Timur Banjir IDI (Waspada): Derasnya hujan di kawasan pegunungan, mengakibatkan empat desa di Kecamatan Peunaron, Kab. Aceh Timur terendam banjir, Selasa (28/7) sekira pukul 15:00. Meski tidak ada korban jiwa, namun lahan perkebunan dan pertanian terendam banjir dengan ketinggian air 1-2 meter dari permukaan tanah. Desa yang terendam banjir di Kecamatan Peunarun, yakni Arul Pinang, Bukit Tiga, Peunaru Lama dan Peunarun Baro. Selain lahan perkebunan dan persawahan, jalan antardusun dalam Desa Arul Pinang juga terendam, sehingga arus transportasi lumpuh. “Ketinggian air mencapai 1-2 meter, bahkan

sawah sudah seperti laut,” kata Keuchik Gampong Arul Pinang, Samin Alam Tanoga. Menurut dia, banjir yang terjadi di desanya tidak terlepas belum berfungsinya jaringan irigasi yang dibangun pemerintah sejak 2019 sepanjang 5 kilometer. Sementara pekerjaan yang sudah dilakukan sepertiga dari panjang yang harus dikerjakan. “Leaning irigasi yang sudah siap 1,5 kilometer. Sisanya belum selesai, sehingga air tidak lancar dan berdampak terhadap luapan saat curah hujan tinggi,” sebut Samin. Tidak hanya desanya, beberapa desa tetangga juga akan terdampak dari banjir dari desanya, apalagi jaringan irigasi yang

dibangun itu melintasi beberapa desa seperti Bukit Tiga dan Peunaron Baru. “Sejumlah rumah warga mulai terendam akibat banjir saat ini,” katanya. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Timur Ashadi dikonfirmasi Waspada, mengakui adanya laporan banjir di pedalaman Aceh Timur, namun pihaknya masih menunggu laporan resmi dari kecamatan. “Iya benar, informasinya demikian. Tapi kita masih menunggu laporan resmi dari pihak kecamatan, karena saat ini pihak kecamatan sudah menuju ke lokasi melihat kondisi terkini banjir di Arul Pinang dan beberapa desa lain,” kata Ashadi.(b11)

PTPN I Langsa Sembelih 86 Sapi Dan 47 Kambing LANGSA (Waspada): Merayakan Hari Raya Idul Adha 1441 H, jajaran Keluarga Besar PTP Nusantara I Langsa akan menyembelih 86 ekor sapi dan 47 ekor kambing di halaman masjid Syuhada komplek perkantoran PTPN. Humas dan Protokoler PTP Nusantara I Langsa Syaifullah, Selasa (28/7) mengatakan, tahun ini PTPN I Langsa mengalami penurunan untuk penyembelihan kurban Idul Adha, Jumat (13/7) mendatang di banding tahun-tahun sebelumnya. Menurutnya, hewan kurban tersebut setelah disembelih, disalurkan ke Gampong Pondok Kelapa, Gampong Paya Bujuk Seuleumak, Gampong Karang Anyar, Gampong Lengkong, Gampong Geudubang Aceh, Panti Asuhan Malahayati Lorong Bukit, Panti Asuhan Gampong Jawa, Panti Asuhan Lorong Utama dan masyarakat miskin lingkungan Kantor Pusat PTPN I (Persero). Sedangkan hewan kurban yang lain dari kebun/unit akan disembelih dan dibagikan di masing-masing kebun/unit. Untuk hewan kurban dari karyawan kebun/unit dan pabrik dibagikan kepada karyawan yang melaksanakan kurban dan masyarakat di sekitar kebun dan pabrik. “Untuk pelaksanaan shalat Idul Adha dilaksanakan di halaman Masjid Syuhada Komplek PTPN I Langsa dengan khatib Al Ustadz DR HM Nasir, MA, Dekan Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah IAIN Langsa,” ujar Syaifullah. (b13)

Rusak Parah, Komplek Makam Turki Ditata Ulang BANDA ACEH (Waspada): Pemerintah Kota Banda Aceh melalui Dinas Pariwisata menata ulang komplek makam Turki Selahaddin, atau lebih dikenal dengan sebutan Tengku Di Bitay atau Tengku Syekh Tuan Di Bitai. Kepala Dispar Kota Banda Aceh mengatakan, ada beberapa bagian di komplek tersebut sudah mulai keropos dan rusak. “Terutama sekretariat, sebelumnya plafonnya sudah pada runtuh dan berlubang, kemudian jendela sudah dimakan rayap dan yang lainnya sudah tidak layak lagi sehingga sempat ditutup,” kata Iskandar di kom-

plek makam Turki, Senin (27/ 7). Selain sekretariat, pihaknya juga menata ulang bagian lain, seperti bangunan kuburan yang berada tepat di tengah komplek tersebut. “Kemudian kita akan melakukan pengecatan di beberapa bagian terutama bangunan kuburan induk tersebut termasuk juga plafonnya akan kita perbaiki,” sebutnya lagi. Ia berharap pengerjaan itu bisa selesai dalam beberapa pekan depan, agar saat didatangi pengunjung tempat tersebut terlihat lebih bugar dan bersih.

Menurutnya, komplek makam Turki menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan domestik dan mancanegara. Apalagi bagi mereka yang suka akan sejarah. Pasalnya, komplek makam merupakan saksi bisu kuatnya hubungan diplomasi Kerajaan Aceh Darussalam dengan Kerajaan Turki Utsmani, yang pernah terjalin sejak abad ke-16. Sejak saat itulah korespondensi antara Aceh dengan Turki pada abad ke-16 mulai berlangsung intensif dan berlanjut di era pemerintahan Sultan Selim II. Ia memberikan

bantuan militer berupa kapal, pasukan artileri dan persenjataan lainnya yang dibutuhkan Aceh untuk menyerang Portugis. Hubungan tersebut kemudian menjadikan Aceh sebagai wilayah protektorat Kesultanan Utsmani hingga abad ke18.“Oleh sebab itu, tempat ini perlu kita pelihara agar tetap terjaga nilai dan sejarahnya,” jelasnya. Penjaga makam Azimah binti Abdul Aziz mengucapkan terima kasih atas kepedulian Dispar Kota Banda Aceh dalam memelihara komplek makam

tersebut. “Syukur alhamdulillah Dispar sudah mau membantu, karena dulu saya sempat malu waktu membawa tamu dari Turki melihat kondisi atap yang bolong dan rusak,” katanya.(b02/C)

Waspada/T.Mansursyah/B

Komplek makam Turki di Gampong Bitai Banda Aceh akan ditata ulang oleh Disbudpar Kota Banda Aceh yang kondisinya mulai keropos.

Waspada/Ist

WALI Kota Subulussalam H Affan Alfian Bintang, Kapolres AKBP Qori Wicaksono dan Pj Camat Sultan Daulat Rahmad Fadli memantau lokasi banjir di Desa Namo Buaya, Selasa (28/7).

Jalan Nasional Subulussalam Banjir SUBULUSSALAM (Waspada): Badan jalan nasional Subulussalam, merupakan jalur wilayah barat selatan Aceh menuju Medan, Sumatera Utara di Dusun Rikit, Desa Namo Buaya, Kec. Sultan Daulat, Kota Subulussalam terendam banjir, Selasa (28/7). Rendaman air mencapai sekira 200 meter dan ketinggian sekira satu meter. Akibatnya arus lalu lintas terganggu dan sejumlah kendaraan roda empat dan dua, baik dari arah Subulussalam menuju Aceh Setalan maupun

sebaliknya terjebak. Dikabarkan, banjir akibat Sungai (lae) Souraya meluap setelah daerah ini diguyur hujan lebat sejak, Senin sore. Menyusul kejadian itu, Wali Kota Subulussalam Affan Alfian Bintang, Kapolres AKBP Qori Wicaksono bersama Kasat Lantas AKP Wiet Dasmara turun ke lokasi memantau kondisi banjir. Tampak juga Pj Camat Sultan Daulat Rahmad Fadli. Diperkirakan, banjir mulai terjadi sekira pukul 05:00.(b17)

DPRK Aceh Tamiang Dukung Demplot Sawah Pompanisasi KUALASIMPANG (Waspada): Ketua DPRK Aceh Tamiang Suprianto, ST mendorong Kecamatan Manyak Payed, Bendahara dan Banda Mulia menjadi kawasan demplot persawahan pompanisasi yang digerakkan dengan dinamo solarcell (tenaga matahari), dalam upaya mendongkrak hasil produksi gabah serta mutunya. Aceh Tamiang, kata dia, merupakan kabupaten berpenghasil perikanan, perkebunan, pertanian dan migas. “Itu merupakan produk unggulan. Namun infrastruktur pertanian di kabupaten ini masih sangat minim,” katanya, Selasa ( 28/7). Menurutnya, banyak potensi belum digarap secara optimal, terutama untuk areal persawahan yang merupakan tadah hujan. “Baru sebahagian kecil mengandalkan irigasi. Hal itu berdampak minimnya produksi gabah kering.” Karena itu, Suprianto berupaya agar program peningkatan pendapatan petani itu dido-

rong menggunakan Anggaran Pembangunan dan Belanja Negara (APBN) serta Otsus Aceh. “Kedua sumber dana itu bisa dikolaborasi meningkatkan produksi sektor pertanian, khususnya padi,”ujarnya. Terkait hal itu, DPRK akan mendorong dana APBN dan Otsus bisa diperuntukkan bagi program pompanisasi di tiga kecamatan, yakni Manyak Payed, Banda Mulia dan Bendahara sehingga mampu meningkatkan produksi padi untuk menyahuti program ketahanan pangan nasional. “Ini kita inisiasi untuk meningkatkan produksi gabah kering dan mutu padi,” sebutnya. Informasi sementara, luas garapan di tiga kecamatan itu sekira 300 Ha. Fokus program yang sedang berjalan itu di daerah sentra air, namun belum ada irigasi. “Kita akan fokus di daerah sentra air untuk mengaplikasikan menjadi pompanisasi berbasis dinamo bertenaga surya,” katanya.(b15)


Aceh

B8

WASPADA Rabu 29 Juli 2020

Bupati Minta Jembatan Gantung Alu Lamsaba Jeunieb Diperbaiki Jatuh Korban Anak Sekolah Dan Warga BIREUEN (Waspada): Dalam waktu dekat, Pemkab Bireuen memperbaiki jembatan gantung Alu Lam Saba, Kec. Jeunieb sepanjang sekitar 50 meter, guna mencegah jatuhnya korban saat melintasi jembatan. Penegasan itu dikatakan Bupati Bireuen H Muzakkar A Gani ditanya Waspada usai serah bantuan lembu kurban pejabat Pemkab bagi masyarakat Alu Lam Saba. Ia juga meninjau jembatan tersebut. Dijelaskan, untuk penanganan darurat melalui dinas terkait, akan segera mengganti kayu lantai yang telah lapuk, sambil menunggu Keuchik Alue Lam Saba mengajukan permohonan pembangunan jembatan permanen. “Kita sudah menghitung kebutuhan anggaran sekira Rp3 miliar sampai Rp3,5 miliar untuk membangun permanen, dan kita siapkan juga DED nya terlebih dahulu. Jika bisa kita prioritaskan tahun 2021,” ujar Bupati didampingi pejabat terkait. Sementara, terkait kondisi jalan masuk mulai simpang tiga kawasan Jeumpa Sikureung dekat Polindes ke Gampong Alue Lam Saba sekira

Waspada/Rahmat Hidayat

BUPATI Bireuen H Muzakkar A Gani SH melihat jembatan gantung Alue Lam Saba, Kec. Jeunieb yang rusak parah, Selasa (28/7).

Angka Kematian Ibu Anak Meningkat Saat Pandemi SIGLI (Waspada): Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kabupaten Pidie dr Arika Husna Yanti Aboebakar, SpOG (K) melaporkan, angka kematian ibu melahirkan dan angka kematian anak di daerah itu meningkat sebagai dampak pandemi Covid19. Kata dia, berdasarkan data Dinas Kesehatan Kabupaten Pidie hingga Juli 2020, tercatat sembilan orang ibu meninggal dan 58 bayi meninggal dunia dalam kandungan ditambah 45 bayi meninggal lahir. “Ini data yang baru saya terima dari Dinkes Pidie, tadi jumlah ibu meningga sampai

sekarang sudah mencapai sembilan orang ibu, dan jumlah bayi meninggal dalam kandungan sebanyak 58 bayi, ditambah bayi lahir meninggal 45 bayi. Ini angka yang sangat tinggi di Aceh,” kata drIka,sapaanakrabdrArikaHusna YantiAboebakar,SpOG(K)kepada Waspada, Selasa (28/7). Menurut dia, salah satu faktor penyebab tingginya angka kematian ibu dan anak di Pidie disebabkan rendahnya kesadaran masyarakat memeriksa kehamilannya ke rumah sakit. “Kalau dulu memang belum ada Covid-19, tetapi sekarang selama Covid tidak dianjurkan untuk memeriksa kehamilan pada semester pertama” jelasnya. Kata dia, selama pandemi, pemeriksaan kehamilan dianjurkan pada semester ke tiga, karena dianggap penting untuk masa persalanan. “Tetapi kalau untuk semester pertama me-

IKWI Aceh Bantu Pakaian Pengungsi Rohingya LHOKSEUMAWE (Waspada): Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Provinsi Aceh bersama IKWI Aceh Utara menyerahkan bantuan pakaian untuk pengungsi Rohingya di penampungan Gedung BLK Kandang Lhokseumawe, Selasa (29/7). Ketua IKWI Aceh DR Harbiyah Gani, M.Pd didampingi Ketua IKWI Lhokseumawe Widya Ratna dan Sekretaris Hj Nurhayati, menyerahkan pakaian untuk kebutuhan para pengungsi. “Semoga bantuan ini dapat bermanfaat kepada mereka,” sebut Harbiyah Gani. Bantuan itu diterima Kandinsos Lhokseumawe H Ridwan Jalil. Penyerahakan bantuan disaksikan pembina IKWI Aceh Tarmilin Usman, Ketua PWI Aceh Utara-Lhokseumawe Sayuti Achmad dan Sekretaris PWI Aceh Utara-Lhokseumawe Yuswardi Mustafa. Ketua IKWI Aceh Harbiyah Gani kepada wartawan menjelaskan, bantuan itu merupakan partisipasi keluarga besar IKWI seluruh Aceh.“Ini merupakan partisipasi kami sesama muslim,” tegasnya. Kadinsos Lhokseumawe H Ridwan Jalil menyampaikan penghargaan atas kepedulian keluarga besar wartawan kepada pengungsi Rohingya. “Bantuan cukup memadai dan stok sebulan bagi pengunggi cukup,” ujar Ridwan, juga Ketua Tim Satgas penanganan Rohingya.(b08)

mang tidak dianjurkan, kecuali kalau ada tindakan yang emergenci. Misalkan pendaharan, itu memang dianjurkan untuk Antenatal Care (ANC),” katanya menjelaskan. Selanjutnya, untuk menurunkan angka kematian ibu dan anak, Pemkab Pidie perlu memerkuat tim medisnya dimulai dari tingkat bidan desa. “Dalam penanganan masalah ini harus ada dukungan lintas sektor sehingga angka kematian ibu dan anak bisa diturunkan di Pidie,” sebutnya lagi.

Selanjutnya, perlu secara terus menerus dilakukan sosialisasi agar masyarakat lebih memerhatikan kesehatan kehamilannya. “Kenapa tingginya kematian ibu dan bayi, itu karena mereka tidak paham. Makaya kita perlu meningkatkan sosialisasi ke masyarakat. Selain sosialisasi tatap muka, bisa juga dengan memanfaatkan media-media lokal,” katanya. Menurut dr Arika, masyarakat perlu memerhatikan masamasa kehamilan, karena keha-

milan itu merupakan momen membahagiakan. “Namun, ibu hamil wajib memerhatikan betul kesehatan dan asupan gizi yang dikonsumsi.” Para ibu hamil, katanya, dituntut selalu memerhatikan kesehatan tubuh dengan mengonsumsi makanan sehat. Tidak hanya bermanfaat untuk dirinya, tetapi juga bagi bayi dalam kandungan. “Perbanyak makan makanan bergizi, seperti sayur-sayuran, kacang-kacangan, ikan dan daging tanpa lemak,” ujarnya.(b06/I)

Bupati Serahkan Lembu Kurban Pejabat Bireuen Ke Gampong BIREUEN (Waspada): Sepuluh ekor lembu kurban bantuan Bupati Bireuen dan pejabat Pemkab Bireuen mulai diserahkan secara bertahap ke sembilan gampong di sembilan kecamatan, dan satu ekor untuk petugas kebersihan, Senin (27/ 7) sore sampai menjelang malam. Bupati Bireuen H Muzakkar A Gani dan pejabat pemberi bantuan kurban kepada Waspada mengatakan. hari ini tiga lembu kurban diserah ke Gampong Paya Kareung, Kec. Gandapura, Leubu Cot, Kec. Makmur, Pulo Harapan, Kec. Peusangan Selatan. Dijelaskan, menjelang Hari Raya Idul Adha 1441 H, berinisiatif bersama pejabat Bireuen membantu masyarakat melalui kurban. “Dua minggu dapat membeli 10 ekor lembu diberikan ke gampong tingkat ekono-

mi masyarakatnya masih miskin,” katanya. Bupati mengatakan, tahun ini pertama dan tahun depan bisa dibantu untuk 17 kecamatan. “Ini juga bagian dari ibadah pejabat ada kemudahan, kita berkontribusi bagi masyarakat yang tinggal jauh dari perkotaan, sambil melihat kondisi desa, seperti di Pulo Harapan jalan masih alami belum tersentuh pengaspalan,” ujar Bupati. Teugku Imum Paya Kareung Gandapura Tgk Razali dan Keuchik Anwar Dahlan berterimakasih atas bantuan kurban pejabat Pemkab Bireuen. “Hewan kurban ini kami bagi untuk 47 kepala keluarga,” sebutnya. Keuchik Leubu Cot Kec. Makmur Sabri juga berterimakasih bantuan pejabat, dan akan diberikan bagi 152 kepala keluarga. Ia mengatakan, dari gampong hewan kurban yang

ada baru 10 ekor kambing. Rasa terimakasih juga diungkapkan Teungku Imum Pulo Harapan Kec. Peusangan Tgk Imum Abdul Hadi didampingi Keuchik Baharuddin, yang menerima seekor lembu. Sebelumnya, Kabag Kesra Setdakab Bireuen Muhammad Yusuf, Senin (27/7) menjelaskan, hewan kurban diserahkan Selasa (28/7) ke Gampong Kuta Trieng Kec. Peulimbang, Alue Lam Saba, Kec. Jeunieb, dan Paku Kec. Simpang Mamplam, juga ke Paloh Kec Samalanga. Hari selanjutnya ke Simpang Jaya, Kec. Juli dan Gampong Salah Sirong Jaya, Kec. Jeumpa dan satu ekor dari PT Bank Aceh Syariah Cabang Bireuen untuk petugas kebersihan, masing-masing lembu qurban itu bantuan tujuh orang setiap kelompok.(cb01)

Damkar Bersihkan Cabang Pohon Di Jalinsum Samalanga BIREUEN (Waspada): Petugas pemadam kebakaran dari Pos Pembantu Simpang Mamplam, bersama masyarakat membantu mengatasi kemacetan arus lalulintas akibat tertutup cabang pohon mangga tumbang di jalan lintas umum (Jalinsum) Medan-Banda Aceh. Informasi diperoleh Waspada dari pengemudi yang melintas di lokasi pohon tumbang, kemacetan terjadi, Senin (27/ 7) pukul 05:11. Lokasinya lewat simpang Matang dikawasan Gampong Matang Wakeuh, Kec. Samalanga, Bireuen. Komandan Regu (Danru) A Posko Damkar Simpang Mamplam, Ruslan Abdul Gani kepada Waspada menyampaikan, setelah menerima informasi, bersama anggotanya langsung mengerahkan armada pemadam ke lokasi tersebut. Setiba di lokasi, patahan cabang pohon mangga yang menutup badan jalan dibersihkan dan disingkirkan ke pinggir jalan guna melancarkan arus lalulintas. Ruslan mengatakan, informasi diperoleh berawal saat truk melintas tepat di bawah pohon mangga besar dan mengenai cabang yang menjurus ke badan jalan sehingga patah. “Kita imbau kepada para pemilik pohon yang posisinya menjurus ke badan jalan dan rapuh, agar segera dipotong,” kata Ruslan.(cb01)

Jalan Lintas Abdya-Gayo Lues Rusak Parah BLANGPIDIE (Waspada): Sejak beberapa bulan terakhir, jalan lintas Aceh Barat Daya (Abdya) menuju Kabupaten Gayo Lues susah dilalui. Pasalnya kondisi jalan saat itu sudah rusak parah. Informasi diterima Waspada, Selasa (28/ 7) menyebutkan, jalan tersebut sudah sulit dilalui, baik pengendara roda dua maupun roda empat. Kerusakan jalan dimulai dari Desa Ie Mirah, Kecamatan Babah Rot, Abdya hingga Desa Persada Tongra, Kecamatan Terangun, Kabupaten Gayo Lues. Jalan alternatif penghubung dua kabupaten (wilayah barat dengan wilayah timur), banyak ditemukan lobang besar. Demikian juga bebatuan menionjol ke permukaan jalan mengakibatkan pengendara sulit melintasi jalan. Informasi lain diterima Waspada, jalan itu merupakan jalan lintas alternatif warga. Umumnya, warga yang bergantung hidup di jalan tersebut, adalah pedagang ikan segar keliling dari Abdya, sopir angkutan umum lintas AbdyaGalus, angkutan barang, termasuk anak-anak yang menimba ilmu agama di sejumlah pesantren di Abdya dan Aceh Selatan. “Kita mengharapkan jalan itu segera diperbaiki,” harap Tgk Burhanuddin, seorang santriwan Pondok Pesantren Darussalam, Labuhan Haji, Aceh Selatan yang berasal dari Gayo Lues. Disamping itu, pergerakan ekonomi warga di jalan lintas Abdya-Gayo Lues sangat tinggi. Berbagai macam komoditi sayur mayur, tembakau Gayo dari Gayo Lues ke Abdya, juga penjualan ikan laut segar dari Abdya ke Gayo Lues tidak pernah putus. Sehingga jalan itu sangat diharapkan segera diperbaiki. “Jalan ini adalah penopang hidup kami dalam menafkahi keluarga,” sebut Jasman, pedagang asal Abdya yang selalu membawa dagangannya ke Gayo Lues, melalui jalan itu dengan mobil bak terbuka. Selain itu, jalan lintas Abdya-Gayo Lues juga menyangkut kesinambungan sosial masyarakat.

Dimana, banyak warga Gayo Lues sudah puluhan tahun menjadi penduduk Abdya. Sementara sebagian besar keluarganya masih berdomisili di Gayo Lues. Pada waktu-waktu tertentu, mereka juga menggunakan jalan itu untuk bersilahturahmi di tanah kelahirannya. “Intinya, jalan ini bagian nafas dari kami pak,” ungkap Jakfar Siddiq, warga asal Gayo Lues yang sudah berumah tangga di Desa Lhok Gayo, Kecamatan Babah Rot, Abdya. Selain kondisi jalan yang rusak parah, lintasan Abdya-Gayo Lues medannya juga sangat berat dengan banyaknya tanjakan. Tidak jarang kendaraan pribadi hingga kendaraan umum gagal menanjak akibat kondisi jalan licin, berlumpur, dipenuhi bebatuan tajam, hingga lubang menganga. Demikian juga ancaman longsor disepanjang lintasan, merupakan bagian dari sulitnya medan. “Ada beberapa titik jalan yang rusak, mulai dari kilometer 20 hingga perbatasan Abdya-Gayo Lues. Saat menanjak, banyak kendaraan tergelincir dan kembali turun. Tidak sedikit pula pengendara roda dua terjatuh akibat gagal menanjak,” ujar Bagus Tridharma, warga Gayo Lues yang berkunjung ke Abdya menggunakan mobil. Menurut Bagus, jalan penghubung antarkabupaten itu belum sepenuhnya beraspal. Aspal baru dibangun mulai dari Desa Ie Mirah, Kecamatan Babah Rot, hingga kilometer 20, tepatnya dua kilometer melewati jembatan besi Krueng Sapi. Kemudian sisanya sampai ke perbatasan Gayo Lues, kondisinya masih berstruktur tanah. Jika musim hujan seperti sekarang ini katanya, kendaraan kian sulit melintas. Ditambahkan, sangat berbeda dengan kondisi jalan dalam wilayah Gayo Lues, jika sudah meninggalkan perbatasan dua kabupaten dimaksud, kondisi jalan umumnya lumayan baik, termasuk daerah Gunung Burnipis, semuanya sudah beraspal dan mudah dilalui, meskipun banyak jalan yang menanjak.(b21)

Waspada/Syafrizal

MOBIL bak terbuka milik pedagang antar Abdya-Gayo Lues tidak sanggup menanjak akibat jalan licin, di kawasan Desa Ie Mirah, Kecamatan Babah Rot, Selasa (28/7).

KTP El Mati Tetap Berlaku Seumur Hidup

Pemkab Abdya Tetapkan Meugang Idul Adha BLANGPIDIE (Waspada): Pemerintah Kabupaten Aceh Barat Daya menetapkan hari punggahan (meugang) untuk Hari Raya Idul Adha 1441 H pada Kamis (30/7) mendatang. Penetapan hari meugang tertuang dalam surat edaran Bupati Abdya Nomor 450/824/2020 tanggal 27 Juli 2020, ditandatangani Bupati Abdya Akmal Ibrahim. Surat itu ditujukan kepada para camat se-Abdya. Selain kepada para camat, surat edaran ditembuskan kepada anggota Forkopimkab dan SKPK terkait, seperti Dinas Pertanian dan Pangan, Dinas Syariat Islam, Dinas Satpol PP, Majelis Pendidikan Daerah (MPD), Majelis Adat Aceh (MAA) dan Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Abdya. Sedangkan ketetapan Hari Raya Idul Adha 1441, tetap berpedoman pada keputusan Pemerintah RI, dalam hal ini Kementerian Agama.(b21)

3 Km yang kondisinya juga memperihatinkan, juga menjadi prioritas Pemkab Bireuen untuk dilakukan pembangunan secara bertahap. “Di Bireuen panjang jalan yang belum di aspal 47 persen lagi, dan secara bertahap akan kita aspal,” sebutnya. Pj Keuchik Alue Lam Saba M Kasem kepada Waspada berterimakasih kepada Bupati atas repon cepat melihat kondisi kerusakan, dan segera memperbaiki kerusakan jembatan gantung. Sebelumnya, Darwis, 44, dan Munawir, 31, warga Alue Lam Saba mengharapkan Pemkab Bireuen memperbaiki kerusakan lantai jembatan gantung untuk seberang ke Gampong Blang Poroh Jeunieb. Akibat kondisi kayu leger dan lantai lapuk dan patah-patah, beresiko dilalui warga, bahkan kemarin ada anak sekolah jatuh ke bawah jembatan dan sejumlah warga lainnya juga telah menjadi korban. “Kami sangat berharap jembatan gantung ini dibangun permanen,” ujar mereka.(cb01)

Waspada/Rahmat Hidayat

BUPATI Bireuen H Muzakkar A Gani dan pejabat pemberi hewan kurban menyerahkan hewan kurban, Senin (28/7).

LANGSA (Waspada): Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Langsa H Ibrahim Latif biasa disapa Wak Him menegaskan, Kartu Tanda Penduduk (KTP) Elektronik yang dicetak sejak 2011 dan sudah habis masa berlakunya, tetap berlaku seumur hidup. “KTP elektronik berlaku seumur hidup, tak perlu diganti dengan cetakan baru, kecuali kalau sudah rusak, hilang atau buram fotonya,” sebut Wak Him di ruang kerjanya, Selasa (28/7). Ia mengatakan, KTP El yang diterbitkan sejak 2011 berlaku seumur hidup, dan tidak perlu diperpanjang walaupun telah habis masa berlakunya. Hal itu sesuai Pasal 64 ayat (7) huruf

a UU No. 24 tahun 2013, mengamanatkan bahwa KTP El untuk warga negara Indonesia masa berlakunya seumur hidup. Selanjutnya, dalam pasal 101 huruf c UU No. 24 tahun 2013, diamanatkan bahwa KTP El yang sudah diterbitkan sebelum UU No. 24 tahun 2013 ditetapkan berlaku seumur hidup. Pihaknya meminta kepada masyarakat untuk tidak resah apabila KTP El sudah habis masa berlakunya. Pihaknya juga berharap kepa-da seluruh geuchik menginformasikan hal itu kepada masyarakat, dan kepada para pimpinan instansi pemerintah, swasta dan institusi masyarakat lainnya supaya menindak lanjutinya.(b13)

Mantan Tahanan Thailand Reaktif Covid -19 IDI (Waspada): Remaja berusia 16 tahun, M, warga Kecamatan Idi Timu, Kab. Aceh Timur reaktif Covid-19. Remaja tersebut salah seorang Anak Buah Kapal (ABK) KM Perkasa Mahera, yang ditangkap dan ditahan bersama 33 nelayan lain atas dugaan illegal fishing di perairan negara Thailand, Januari lalu. Namun, Thailand membebaskan M bersama empat rekan lainnya dengan alasan masih tergolong usia sekolah. Setelah proses pengurusan administrasi selesai, kelimanya diterbangkan dari Bangkok ke Banda Aceh setelah transit di Jakarta, Sabtu (18/7) sore. Kelimanya disambut petugas Dinas Sosial Aceh dan DPR Aceh, dan diantar ke rumahnya masing-masing, Minggu (19/ 7) pagi. Sehari setelah tiba di rumahnya, kelima remaja itu dilakukan rapid test dan hasilnya non reaktif. Tetapi petugas kembali melakukan swab test terhadap kelima ABK KM Perkasa Mahera itu. Ternyata hasilnya, satu dari lima nelayan itu reaktif Covid19, Senin (28/7). Kini, M telah dilakukan isolasi secara mandiri di rumahnya. “Awalnya kita menjemput M untuk dirawat, tapi keluarga

menolak dengan alasan merasa sehat. Tapi kita sudah anjurkan agar M melakukan isolasi mandiri di rumah,” kata Direktur RSUD Dr Zubir Mahmud Aceh Timur Dr H Edi Gunawan MARS kepada Waspada, Selasa (28/7). Selama menjalani isolasi mandiri, petugas akan terus mengawasi Pasien Dalam Pengawasan (PDP) tersebut. Bahkan pihaknya telah meminta keluarga segera menghubungi pihak Dinas Kesehatan (Dinkes) bila sewaktu-waktu kesehatan M menurun. “Kita akan telusuri orang-orang yang pernah kontak erat dengan M, baik keluarga maupun petugas dan orang-orang yang sempat kontak erat saat M tiba di Aceh,” sebut Edi. Terlambat Ia menyayangkan atas keterlambatan informasi yang diterimanya terkait kondisi salah satu nelayan tersebut. Padahal kelimanya telah dilakukan swab, Kamis (17/7) bersamaan rapid test. “Hasil rapid test diketahui pada hari itu juga dan semuanya saat itu non-reaktif. “Tapi untuk hasil swab test sesuai dokumen yang kami lihat, hasil swab test tersebut sudah terbit, Rabu 22 Juli lalu. Tapi baru kita terima hasilnya, Senin (27/7). Artinya, kita terima hasilnya

setelah 10 hari hasil swab test itu keluar,” kata Edi. Dirinya tidak mengetahui secara pasti keterlambatan informasi tersebut, padahal kelimanya sudah dilakukan swab test saat pertama kali tiba di Jakarta setelah dipulangkan dari Thailand. “Apakah keterlambatan informasi ini di pihak Jakarta, atau di pihak Dinsos Aceh, kita tidak usah mencari kesalahan siapapun,” tutur Edi. Sementara, enam orang yang sempat kontak erat dengan M juga dilakukan swab test. Keenamnya merupakan keluarga M yang menetap serumah dengan M. Begitu juga dengan empat rekan M yang berstatus sama dengan M sebagai tahanan di Thailand. “Enam orang dari pihak keluarga M akan dilakukan swab test. Begitu juga dengan empat orang teman M juga akan dilakukan rapid tes. Jika rapid test keempatnya reaktif, maka akan dilakukan ke swab test,” demikian Dr. H. Edi Gunawan MARS. Sebelumnya, dua karyawan PT Medco E&P Malaka juga terkonfirmasi positif Covid-19 berdasarkan hasil swab test, Senin (20/7). Keduanya saat ini masih menjalan isolasi mandiri di rumahnya, namun PDP tersebut masih dalam pengawasan petugas Dinkes Aceh Timur. (b11)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.