Waspada, sabtu 25 April 2020

Page 1

Harga Eceran Rp4.000,-

Dosen Politeknik Negeri Medan Meninggal Istri Positif Covid-19 MEDAN (Waspada): Pendiri Amik MBP Medan, juga dosen Politeknik Negeri Medan Tenang Malem Tarigan, meninggal dunia terpapar virus Corona. Almarhum berstatus positif Covid-19 melalui hasil lab PCR saat menjalani perawatan di RS Martha Friska Medan. Lanjut ke hal A2 kol. 4

Demi Kebenaran Dan Keadilan

WASPADA Harian Umum Nasional Terbit Sejak 11 Januari 1947. Pendiri: H. Mohd. Said (1905 - 1995), Hj. Ani Idrus (1918 - 1999) ISSN: 0215-3017

SABTU, Legi, 25 April 2020/2 Ramadhan 1441 H

No: 26659 Tahun Ke-73

Wanita Uzur Terinfeksi Corona TANJUNGBALAI (Waspada) : Tim Gugus Tugas Percepatan Pemulihan Covid-19 Kota Tanjungbalai mengumumkan seorang wanita uzur positif terinfeksi virus Corona, Kamis (23/4) malam. Humas Gugus Tugas Covid-19 Kota Tanjungbalai, Walman Riadi Girsang menyebutkan, wanita itu TP, 80, Lanjut ke hal A2 kol. 4

Terbit 16 Halaman

Jamaah Jumat Panjatkan Doa Qunut Nazilah

Puasa Menghindari Penularan Virus Corona

MEDAN (Waspada): Ratusan jamaah yang menunaikan shalat Jumat perdana awal Ramadhan 1441 H, di Masjid Agung Jl. Pangeran Diponegoro Medan, Jumat (24/4), memanjatkan doa qunut nazilah dalam shalatnya. Tidak hanya di Masjid Agung, jamaah masjidmasjid lainnya di Kota Medan, juga memanjatkan doa qunut nazilah, seperti di Masjid Raya Al Mashun Medan. Qunut nazilah adalah bacaan doa yang diajarkan oleh Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wasallam, dibaca setelah ruku’ pada rakaat terakhir dalam shalat. Zaman nabi, qunut nazilah dibaca pada saat ada peristiwa penindasan yang menimpa kaum muslimin, dengan tujuan untuk menyingkirkan penindas. Saat ini doa qunut nazilah digunakan untuk menyingkirkan bala (bencana), termasuk saat terjadi wabah penyakit mematikan, seperti Coronavirus disease 2019 (Covid-19) saat ini. Pantauan Waspada, jamaah shalat Jumat di Masjid Agung Medan, wajib mengenakan masker dan membawa sajadah sebelum menunaikan shalat berjamaah di dalam masjid tersebut. Bila tidak membawa masker dan sajadah sendiri, jamaah bisa melaksanakan shalat di bagian teras dan lantai dua masjid. Masjid Agung Medan juga menyediakan bilik sterilisasi disinfektan, air lengkap dengan sabun cuci tangan dan alat deteksi suhu tubuh. Reza Prima Kurniawan, seorang ASN Pemprov Sumut usai menunaikan shalat Jumat di Masjid Agung kepada Waspada mengatakan, apa yang dilakukan BKM Agung ini mewajibkan jamaah membawa masker dan sajadah dari rumah, sangat

Waspada/Surya Efendi

Lanjut ke hal A2 kol. 1

JAMAAH shalat Jumat perdana Ramadhan 1441 H di Masjid Agung Medan, memanjatkan doa qunut nazilah guna untuk menyingkirkan bala (bencana), termasuk Covid-19 yang menimpa umat saat ini, Jumat (24/4).

MEDAN (Waspada): Umat Islam diharapkan melakukan ibadah puasa Ramadhan dengan sungguh-sungguh, serta juga memperhatikan kualitas asupan gizi pada saat sahur dan waktu berbuka. Karena dengan berpuasa yang berkualitas akan meningkatkan kekebalan tubuh (imunitas), dan membuat seseorang terhindar dari penularan virus corona (Covid-19). Harapan itu disampaikan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu) melalui Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumut Aris Yudhariansyah, Jumat (24/4). Dia menyampaikannya kepada wartawan melalui streaming you tube dari Media Center di Kantor Gubsu. Kata Aris Yudhariansyah, puasa tidak saja dimaknai untuk meningkatkan ketakwaan bagi umat Islam. Tapi puasa juga bermanfaat bagi sistem kekebalan tubuh (imunitas) seseorang. Disebutkan Aris, sejumlah penelitian menyebutkan, puasa dapat meningkatkan imunitas. Sebalinya, belum ada studi yang menyebutkan orang yang berpuasa berpotensi meningkatkan infeksi Covid-19. Puasa yang benar, sebut Aris, akan dapat memperbaiki jaringan sel yang rusak. Kemudian dengan berpuasa, maka dapat merangsang sel-sel darah putih baru di dalam tubuh. Sehingga sistem kekebalan tubuh dapat melakukan regenerasi, sehingga semakin memperkuat ketahanan tubuh. “Tubuh yang kuat akan mencegah infeksi bakteri maupun virus serta penyakit lain,” ujarnya. Selanjutnya, kata Aris, dengan berpuasa maka racun-racun yang selams ini berada di dalam tubuh akan dapat dikeluarkan. Misalnya zat adiktif di dalam makanan, seperti zat pengawet dan pewarna makanan. Lanjut ke hal A2 kol. 4

Medan Transmisi Lokal Covid-19 MEDAN (Waspada): Pelaksana tugas (Plt)Wali Kota Medan Akhyar Nasution menyampaikan kepada seluruh warga agar waspada, sebab saat ini di Kota Medan telah memasuki masa transmisi lokal penyebaran Corona Virus Disease 2019 (Covid-19).

Artinya, penyebaran virus corona yang terjadi tidak lagi melalui masyarakat dari luar Kota Medan, maupun memiliki riwayat perjalanan dari kawasan pandemi Corona, tetapi sudah

melalui antar masyarakat lokal. “Saat ini masanya penularan Covid-19 yang terjadi melalui antar sesama kita (transmisi lokal). Jadi kita harus waspada, tidak boleh main-main atau

menyikapinya dengan sepele. Tidak tertutup kemungkinan kasus Covid-19 di kota-kota lain akan terjadi di Kota Medan,” kata Akhyar ketika menghadiri penyerahan bantuan kepedu-

lian pasca pandemi Covid19 dari seluruh aparatur sipil negara (ASN) Pemprov Sumut kepada Kec. Medan Denai, Jumat (24/3). Guna mengatasi transmisi

lokal tidak terjadi secara massif, Akhyar menuturkan, seluruh warga Kota Medan, wajib mengenakan masker terutama ketika melakukan aktifitas di luar rumah. “Tidak ada alasan lagi

untuk tidak memakai masker. Apalagi masker saat ini sudah mudah didapatkan. Apabila tidak ada masker, gunakan kain Lanjut ke hal A2 kol. 1

Perwira Polsek Galang OTG PDP Jalani Isolasi Di RS Bunda Thamrin

Antara

PENERAPAN PHYSICAL DISTANCING LAPAK PEDAGANG PASAR RAMADHAN: Anggota TNI memberi tanda jarak bagi lapak pedagang saat dilakukan penertiban penerapan “physical distancing” di Pasar Penganan Ramadhan, Lhokseumawe, Aceh, Jumat (24/4/2020). Penerapan pembatasan jarak lapak pedagang dan kewajiban memakai masker bagi konsumen di pasar itu sebagai upaya memutuskan mata rantai penyebaran COVID-19.

Pasien Covid-19 Sembuh 1.000 Wilayah Medan dan sekitarnya 2 Ramadhan: 3 Ramadhan:

Zuhur : 12:25 Magrib: 18:33 Imsak : 04:49

Asar : 15:42 Isya : 19:43 Subuh : 04:59

Waktu Imsak bukanlah batas larangan makan sahur melainkan pengingat telah dekatnya waktu subuh.

“Bila datang bulan Ramadhan dibukalah pintu-pintu surga, ditutuplah pintu-pintu neraka dan dibelenggulah para setan.” (HR. Al-Bukhari dan Muslim)

JAKARTA (Waspada): Dalam sepekan terakhir ini, jumlah pasien positif Covid-19 yang sembuh terus meningkat hingga tembus 1000 orang. Sedangkan yang meninggal dunia cenderung menurun. Dari data yang diperoleh, Jumat (24/4), jumlah pasien positif virus corona (Covid-19) di Indonesia mencapai 8.211 orang. Dari jumlah itu 689 orang meninggal dunia dan 1.002 orang dinyatakan telah sembuh. “Ada penambahan 436 Lanjut ke hal A2 kol. 6

DELISERDANG (Waspada): Seorang perwira polisi di Polsek Galang Polresta Deliserdang menjadi orang tanpa gejala (OTG) berstatus Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dan sedang menjalani perawatan di ruang isolasi Rumah Sakit (RS) Bunda Thamrin Medan. Informasi yang dihimpun, Kamis (23/4), perwira tersebut berinisial DH dengan pangkat Ipda. Dia masuk menjadi PDP setelah sebelumnya istrinya bertugas di Polda Sumut juga telah menjadi PDP. Namun hingga kini baik DH dan istrinya hasil swab test Covid 19 belum keluar. Terkait hal ini Kapolresta Deliserdang Kombes PolYemi Mandagi membenarkan, perwira polisi di Polsek Galang Polresta Deliserdang menjadi PDP, namun saat ini kondisi baik secara fisik. Katanya, kondisi yang bersangkutan dalam keadaan baik atau sehat secara fisik dengan itu dikategorikan orang tanpa gejala (OTG). Dan saat ini diisolasi di Rumah Sakit Bunda Thamrin. “Secara fisik yang bersangkutan sehat dan beraktivitas seperti biasa, dapat di sebut orang tanpa gejala,” katanya. “Selanjutnyaupayakamitentunyauntukmencegahdanmemutus mata rantai Covid-19 ini, melakukan disinfektan kantor dan ruang kerja yang bersangkutan, memeriksakan anggota kami yan kontak langsung dengan DH,” katanya. Lanjut ke hal A2 kol. 4

Covid-19 Di Dunia Kasus 2.737.866

Sembuh 752.284

Meninggal 191.423

Covid-19 Di Indonesia Kasus 8.211

Sembuh 689

Meninggal 1.002

Covid-19 Di Sumut Kasus 96

Sembuh 21

Meninggal 11

Sumber: Worldometers; Covid19.go.id & covid19.sumutprov.go.id (24/4/2020) 21.00 WIB 4 Lanjut ke hal A2 kol.

Waspada/ME Ginting

Plt Wali Kota Medan menerima bantuan dari ASN Pemprov Sumut. Jumat (24/3).

Satlantas Jaga 3 Pintu Masuk Kota Medan Antisipasi Pemudik MEDAN (Waspada): Satlantas Polrestabes Medan, mulai melakukan penjagaan di 3 pintu masuk Kota Medan, hari pertama Ops Ketupat Toba 2020, Jumat (24/4) sore. Tiga pintu masuk Kota Medan yang dijaga yakni kawasan Tg. Morawa, Sunggal, dan Green Hill Sibolangit. Kasat Lantas AKBP Sonny W Siregar kepada wartawan mengatakan, ini merupakan giat hari pertama Ops Ketupat Toba 2020 dengan melaksanakan 3

Titik Check Point di Wilayah Hukum Polrestabes Medan. Menurut Sonny, untuk 3 titik Check Point yaitu Pos Diski Kampung Lalang Wilkum Polsek Sunggal, Pos Green Hill Sibolangit Wilkum Polsek Pancurbatu, dan Pos Rivera Tg. MorawaWilkum Polsek Patumbak. Disinggung bagaimana cara bertindaknya, Sonny menjelaskan, cara bertindak dalam kegiatan ini yaitu menempatkan Water Barrier di badan jalan dengan model Zig Zag, sehingga

Lanjut ke hal A2 kol. 1

Ada-ada Saja

Al Bayan

Makan Sahur

“Maaf, Kirain Udah Mati”

Oleh: Tgk. H. Ameer Hamzah Perbedaan antara puasa kita dan puasa ahlul kitab (yahudi dan nashrani) adalah sahur. Makan sahur memberi berkah, karenanya janganlah engkau meninggalkannya (Hr. Muslim). SAHUR adalah makan menjelang imsak sampai kenyang. Makanan tersebut dapat membantu meringankan para shaimin dan shaimat yang menahan diri (puasa) di siang Lanjut ke hal A2 kol. 1

diharapkan ada perlambatan laju kendaraan. “Dengan adanya model zig zag memudahkan personel melakukan pemeriksaan terhadap para pengemudi dan penumpang yang melakukan mudik,” tutur Sonny. Untuk Pos nya, kata dia, ma-sih dalam tahap pengerjaan dan diharapkan akan selesai malam ini atau paling lambat besok hari.

Waspada/Ist

WALIKOTA Tebingtinggi, Ir. H.Umar Zunaidi Hasibuan, MM didamping Ketua DPRD Basaruddin Nasutioan dan pimpinan OPD menerima laporan keuangan dengan predikat WTP dari BPK Perwakilan Provinsi Sumatra Utara.

Bill Gates Sarankan 5 Hal Penting Untuk Hentikan Corona

T.Tinggi Kembali Raih WTP

LOS ANGELES, AS (Waspada): Menyetop penyebaran virus corona Covid-19 agar kehidupan kembali normal menjadi keinginan semua warga negara dunia. Pendiri Microsoft Bill Gates punya 5 saran agar hal tersebut bisa direalisasikan. Saran tersebut disampaikan dalam tulisan di blog pribadinya yang bertajuk Pandemi Moderen Pertama (The First Modern Pandemic). Tulisan ini diunggah pada Kamis (23/ 4/2020). Menurut Bill Gates, untuk kembali ke kehidupan normal, masyarakat harus mendorong percepatan inovasi. Hal Lanjut ke hal A2 kol. 4

TEBINGTINGGI (Waspada) Pemko Tebingtinggi kembali menerima laporan keuangan daerah tahun anggaran 2019 dengan hasil peridikat Wajar Tanpa Penegecualian (WTP). Penyerahanan dilakukan Badan Pemeriksaan Keuangan

Perwakilan Provinsi Sumatra Utara kepala perwakilan Eydu Oktain Panjaitan SE,MM,Ak, CA,CSFA melaluiVidio Confrence, kepada Walikota H. Umar Zunaidi Hasibuan di Balai Kota Pemko Tebingtinggi, Jumat (24/ 4) sore. Walikota Tebingtinggi, Ir. H.

Umar Zunaidi Hasibuan, MM didampingi Ketua DPRD Tebingtinggi Basaruddin Nasution,SH, Sekdako Dimyathi para Pimpinan OPD , Kepala Bappeda, Kepala BPKP Jefri Sembiring, Lanjut ke hal A2 kol. 4

GLADYS Rodríguez Duarte dinyatakan meninggal dunia dan tubuhnya lantas dimasukkan ke dalam kantong jenazah oleh petugas. Kemudian, saat seorang petugas sedang mempersiapkan pemakaman, ia kaget karena ‘jasad’ wanita itu Lanjut ke hal A2 kol. 4

Serampang - Semoga hoax ya pak Wali

- He...he...he...


Berita Utama

A2

WASPADA Sabtu 25 April 2020

Walkot New York Distribusi 500.000 Makanan Halal Untuk Muslim

Jokowi Soal Dua Stafsus Mundur: Mereka Brilian Dan Cerdas

NEW YORK, AS (Waspada): Wali kota New York Bill de Blasio pada Kamis (23/4/2020) waktu setempat mengatakan bahwa pemerintah setempat akan menyediakan makanan halal bagi umat Muslim dan kosher untuk umat Yahudi selama bulan Ramadan. Mengutip laporan laman Middle East Eye, sebanyak 500.000 makanan halal akan dibagikan untuk Muslim selama bulan puasa sebagai bagian dari program distribusi makanan kepada dua juta warganya di tengah pandemi. “Salah satu seruan paling mulia saat Ramadan adalah memberi makan mereka yang lapar,” kata de Blasio. “Untuk berperan pada mereka yang membutuhkan. Bahkan situasinya kini lebih sulit dari sebelumnya, di mana orang-orang tidak bisa pergi ke masjid-masjid mereka.” Pada beberapa tahun sebelumnya, masjid-masjid di New York biasanya menyediakan makanan gratis menjelang berbuka puasa atau dikenal dengan istilah momen Iftar. Namun, semua tempat beribadah di seluruh AS ditu-

JAKARTA (Waspada): Presiden Joko Widodo menyatakan telah memahami alasan pengunduran diri Adamas Belva Syah Devara dan Andi Taufan Garuda Putra dari jabatan sebagai staf khusus presiden. Jokowi menilai, Belva maupun Andi adalah sosok anak muda yang cerdas dan berprestasi. “Saya memahami kenapa mereka mundur, Saudara Belva Devara dan AndiTaufan. Mereka anak-anak muda yang brilian, yang cerdas, dan memiliki reputasi serta prestasi yang sangat baik,” ujar Jokowi melalui keterangan tertulis, Jumat (24/4). Keduanya merupakan bagian dari tujuh stafsus baru kalangan milenial yang ditunjuk pada 21 November 2019. Jokowi mengaku sejak awal ingin ada anak-anak muda seperti Belva dan Andi untuk

tup. Termasuk masjid, gereja, sinagog dan kuil, telah ditutup sejak berminggu-minggu lalu untuk mencegah penyebaran virus corona. Berdasarkan keterangan yang disampaikan de Blasio, sekitar 400.000 makanan halal akan didistribusikan ke 32 gedung departemen pendidikan. Ada pun 100.000 makanan halal lainnya akan diberikan ke berbagai komunitas organisasi selama Bulan Suci yang dimulai Kamis petang dan akan berakhir pada pekan ketiga di bulan Mei. NewYork juga menyediakan makanan kosher untuk komunitas Yahudi. Makanan kosher maksudnya makanan yang dinilai layak bagi komunitas Yahudi, layaknya halal bagi umat Islam. Sana Qutubuddin, seorang aktivis Aliansi Keadilan dan Akuntabilitas di New York memuji tindakan otoritas NewYork dengan pujian ‘bijak dan tulus’. “Kota ini mengerti apa yang dikontribusikan oleh para Muslim dan merupakan suatu pengakuan bahwa komunitas kulit hitam, cokelat dan Muslim di New York adalah yang paling terdampak virus dengan tidak

proporsional,” katanya. “Dan meski saya tidak mengatakan tindakan ini suatu yang luar biasa, tapi ini hal baik yang telah mereka lakukan dan merupakan tindakan yang tepat,” lanjutnya lagi. NewYork merupakan pusat wabah virus corona di dunia saat ini, dengan kasus infeksi mencapai 145.000 dan kematian melebihi 11.000 jiwa berdasarkan laporan Middle East Eye. Di Queens, New York, di mana lebih dari sepertiga kasus infeksi terjadi, wabah virus corona telah memberi dampak besar pada komunitas imigran dan orang kulit non-putih. Pejabat kota New York memperkirakan krisis makanan akan menjadi lebih akut selama wabah masih berlangsung. Mereka berharap bisa menyeydiakan setidaknya 10 juta makanan pada April dan 15 juta lagi pada Mei mendatang. Walikota New York masih belum mengestimasikan berapa banyak biaya yang akan keluar tapi dia bersumpah, “Tidak akan ada warga New York yang akan kelaparan. Kota akan menyediakan (makanan),” tegasnya meyakinkan. (middle east eye/And)

Malaysia Perpanjang Lockdown Hingga 12 Mei KUALA LUMPUR, Malaysia (Waspada): Otoritas Malaysia kembali memperpanjang penerapan lockdown untuk membatasi penyebaran virus Corona (COVID-19). Perdana Menteri (PM) Muhyiddin Yassin mengumumkan lockdown atau perintah pengendalian pergerakan (MCO) diperpanjang selama 14 hari ke depan atau hingga 12 Mei mendatang. Seperti dilansir Channel News Asia, Jumat (24/4/2020), MCO yang mulai diberlakukan sejak 18 Maret lalu, telah dua kali diperpanjang oleh otoritas Malaysia. Sebelum diperpanjang lagi, MCO seharusnya berakhir pada 28 April. “Meskipun angkanya menunjukkan hasil positif, langkahlangkah yang telah kita ambil harus dilanjutkan hingga saat-

nya kita yakin bahwa pandemi COVID-19 sepenuhnya benarbenar bisa dikendalikan,” ucap PM Muhyiddin dalam pernyataan yang disiarkan televisi setempat. PM Muhyiddin menambahkan bahwa dirinya tidak mengesampingkan kemungkinan bahwa MCO akan kembali diperpanjang di masa mendatang, namun dia juga menyebut pemerintah mungkin melonggarkan pembatasan jika laju penularan terus melambat. “Jika kasus-kasus COVID19 terus mencatat penurunan, pemerintah mungkin melonggarkan pengendalian pergerakan secara bertajap di beberapa sektor, termasuk sektor sosial,” imbuhnya. Dengan perpanjangan terbaru ini, Malaysia berarti telah berada di bawah lockdown

selama 56 hari demi membatasi penyebaran virus Corona. Di bawah lockdown atau MCO, setiap perjalanan antarwilayah dan perjalanan internasional dilarang. Sekolah-sekolah dan bisnis non esensial diperintahkan untuk tutup sementara. Selama lockdown berlangsung, jumlah tambahan kasus harian di Malaysia mengalami penurunan dari yang tadinya tiga digit, sejak pekan lalu menjadi dua digit. Direktur Jenderal Kesehatan pada Kementerian Kesehatan Malaysia, Dr Noor Hisham Abdullah, mengumumkan total kasus virus Corona di Malaysia kini mencapai 5.603 kasus, setelah adanya 71 tambahan kasus sepanjang Kamis (23/4) waktu setempat. Jumlah korban meninggal bertambah dua orang menjadi 95 orang. (cna/And)

dicegat untuk kemudian diminta putar balik. Jumlahnya, menurut dia, dari seluruh titik penyekatan ada sekitar 1.600 kendaraan di jalur arteri. Kendati demikian, jumlah tersebut dapat berubah lantaran pihak kepolisian masih melakukan penyekatan di sejumlah titik tersebut. “Di arteri pun demikian, ada 16 titik,” sebut Istiono. Selama menyekat jalur, menurut Istiono, situasi dan kondisi di setiap titik akan berbeda. Sebab, anggota kepolisian harus menyeleksi dan memilah kendaraan-kendaraan yang hendak melakukan mudik atau hanya berkegiatan sehari-

Jamaah Jumat .... tepat guna mencegah meluasnya penyebaran wabah Corona. “Aturan-aturan shalat di masjid ditengah pandemi ini tidak perlu dipersoalkan atau

hari. “Karakteristik pengguna jalan di pagi hari berbeda dengan karakteristik pengguna jalan siang hari, sore, dan malam. Kami harus selektif,” tuturnya. Dalam penerapannya, kata Istiono, kepolisian akan memaksimalkan sanksi dengan meminta pengemudi memutarbalikkan kendaraan ke rumah masing-masing, apabila masih nekat melangsungkan kegiatan mudik selama masa pandemi Covid-19. “Itu sudah maksimal ya diputarbalikkan. Itu balik ke rumah sudah sanksi,” ujar dia. (cnni)

diperdebatkan. Kita juga maklum jamaah yang sedang mengalami batuk, flu dan demam, dianjurkan agar shalat dirumah sampai redanya pandemi Covid-19 ini. Insha Allah, virus Corona segera berlalu,’’ tuturnya. (m46)

WARGA berkerumun di sekitar rumah TP, yang dinyatakan positif Corona.

Wanita Uzur .... warga Kec. Tanjungbalai Selatan, Kota Tanjungbalai. Walman mengungkapkan, sebelumnya petugas medis sudah melakukan dua pemeriksaan menggunakan rapid tes sehingga dapat diambil kesimpulan wanita itu positif Covid-19. Pemeriksaan itu, paparnya, berdasarkan keluhan sesak nafas dan demam yang dialami pasien saat menjalani perawatan di RSUD Dr Tengku Mansyur Kota Tanjungbalai. Riwayat sebelumnya, sekitar dua bulan lalun pasien sempat menjalani rawat inap di RSUP H Adam Malik Medan dan selanjutnya di RSUD T Mansyur Kota Tanjungbalai. Untuk menindaklanjuti keadaan ini, ucap Walman, pasien dipindahkan ke salah satu rumah sakit rujukan Covid-19 di Medan guna menjalani perawatan lanjutan. Sementara, warga yang sempat berinteraksi dengan pasien, maka disarankan untuk melakukan rapid tes dan isolasi mandiri selama 14 hari, jaga jarak dengan orang lain, serta tetap menggunakan masker. (a14/a32/C)

Perwira Polsek .... Hasil rapid 18 anggota yang dirapid negatif dan selanjutnya mengisolasi 18 anggota tersebut sampai dokter menyatakan boleh pulang ke rumah nantinya. Iapun menyebutkan, pihaknya sudah memberikan arahan kepada para personel untuk tidak panik. “Selanjutnya kami memberikan kekuatan dan motivasi kepada anggota agar tidak panik, tetap semangat dan memberikan vitamin serta puding untuk menambah imun tubuhnya,” tutur Kombes Yemi. (cel/C)

Dosen Politeknik .... Hal tersebut dibenarkan Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumatera Utara, dr Aris Yudhariansyah MM, saat dihubungi Waspada, Jumat (24/4). Istri almarhum juga terpapar Covid-19 sedang menjalani perawatan. “Istri almarhum Tenang Malem Tarigan juga berstatus positif Covid-19,” ujar Aris. Dengan demikian, update data Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Sumatera Utara per 24 April 2020 pukul 17:00 WIB, sehari sebelumnya 11 orang meninggal dunia positif Covid-19, menjadi 12 orang. “Ada 12 yang meninggal dunia positif, sedangkan pasien sembuh dari 22 orang menjadi 25 orang,” sebut dr Aris ketika menyampaikan perkembangan terkini Covid-19 wilayah Sumut, Jumat (24/4). Sementara, jumlah pasien dalam pengawasan (PDP) yang dirawat sebelumnya 152 menjadi 157 orang, positif Covid-19 sebelumnya 113 menjadi 120 orang dengan rincian 102 orang melalui tes lab PCR dan 18 orang dengan tes cepat (rapid test). (m46)

Puasa Menghindari .... Manfaat lain dari berpuasa, menurut Aris, adalah dapat mengurangi masa lemak tubuh yang berlebih. Hal ini dapat merusak sistem kekebalan tubuh manusia dan memicu produksi sel yang menyebabkan peradangan organ tubuh. Di antara penyakit itu adalah penyakit pembuluh darah. “Artinya, dalam konteks pencegahan penularan Covid-19, maka seseorang yang berpuasa akan lebih mungkin terhindar dari penularan,” tutur Aris. Begitupun, disebutkan Aris Yudhariansyah, bagi seseorang yang melakukan ibadah puasa, maka hendaklah memperhatikan kualiatas asupan gizi saat makan sahur dan pada waktu berbuka. Karena kalau gizi kurang, maka sangat rentan tertular Covid19. “Sementara orang yang bergizi baik, bepotensi dapat menolak penularan,” sebutnya. Terakhir Aris menyampaikan perkembangan terakhir kasus Covid-19 di Sumut. Sampai pukul 17:00 hari Jumat, staus Orang Dalam Pemantauan (ODP) 2.176 orang, Pasien Dalam Pengawasan (PDP) 157 orang, dan pasien positif virus corona 120 orang. (m12)

Ada-ada Saja .... Waspada/Ist

KASAT Lantas AKBP Sonny W Siregar saat meninjau 3 titik Check Point yaitu Pos Rivera Tg. Morawa Wilkum Polsek Patumbak.

Satlantas .... Dijelaskan Sonny, Operasi Ketupat Toba 2020 diberlakukan mulai hari ini pukul 00:00WIB selama 37 hari yang berakhir pada 31 Mei 2020. “Operasi ini mengedepankan tindakan preemtif dan persuasif pada masyarakat. Bagi warga tetap patuhi protokoler Covid-19. Selalu

Al Bayan .... hari, tidak makan dan minum sejak imsak sampai terbenam matahari. Sahur itu membawa berkah. Rasulullah SAW menganjurkan shaimin dan shaimiat (orang berpuasa laki-laki dan perempuan) supaya menopang puasanya dengan sahur. Jangan tidak makan sahur. Imam Khatib meriwayatkan; makan sahur dapat meringankan puasa dan membangkitkan etos kerja di siang hari. Saya pernah melihat orang-orang yang tidak makan sahur, mereka jadi pemalas. Sahabat Nabi Abu Said Al-Khudri meriwayatkan; sahur adalah makanan yang penuh berkah, karena itu bersahurlah, jangan meninggalkannya

pakai masker, jaga jarak dan jangan paksakan diri untuk mudik saat wabah virus ini,” katanya. AKBP Sonny W Siregar mengimbau kepada warga, untuk menunda mudik tahun ini, karena saat ini wabah Covid-19 masih terjadi di Tanah Air. (m39) meski dengan segelas air dan satu biji kurma. Sebaik-baik makan sahur adalah kurma. (HR: Abu dawud, Ibnu Majah dan bahaqi). Rasulullah menggalakan makan sahur dan disunatkan mengakhirkannya sebelum imsak. Jangan terlalu awal bersahur sebab berkurang berkahnya. Zaman dulu, setiap meunasah (surau, langgar) di Aceh ada beduk (tambo). Menjelang sahur mulai ditabuh. Ibu-ibu rumah tangga bangun memasak sahur untuk keluarganya. Mungkin sekarang sudah ada serene yang dipancarkan oleh radio, bahkan televisi dan media social yang lebih efektif. Mari kita bersahur dengan penuh rasa iman dan ihtisaban agar berkah.

bidang tekfin keuangan mikro dan usaha kecil,” kata Jokowi. Dua staf khusus Jokowi, yakni Belva dan Andi, diketahui mundur dari jabatannya dalam sepekan terakhir. Pengunduran diri keduanya diajukan sejak 17 April lalu. Belva mengundurkan diri usai polemik Ruangguru, perusahaan yang dipimpinnya, menjadi mitra Kartu Prakerja. Tak lama, Andi juga mundur usai polemik surat kepada camat terkait kerja sama dukungan pada relawan Amartha dalam menanggulangi covid-19. Andi merupakan CEO PT Amartha Mikro Fintek. Keduanya sempat menuai kritik dari publik. Selain dinilai tak etis, Belva dan Andi juga dituding memiliki konflik kepentingan karena membawa nama perusahaan di tengah jabatan stafsus. (cnni)

Peneliti Prancis Klaim Nikotin Bisa Jadi Obat Corona

Waspada/Ist

Hari Pertama Larangan Mudik Ribuan Pengendara Putar Balik JAKARTA (Waspada): Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Istiono mengatakan, sekitar 1.400 kendaraan diputarbalikkan ke rumah masing-masing saat hendak mudik Lebaran 2020 melalui jalur tol. Data itu, kata Istiono, diperkirakan tercatat dari Jumat (24/ 4) tengah malam pukul 00:00 WIB hingga siang hari. “Dihitung sekitar 1.400 kendaraan sudah diputarbalikkan,” kata Istiono melalui rekaman wawancara di Tol Jakarta-Cikampek Km 31 dan telah dikonfirmasi, Jumat (24/4). Selain itu, dijelaskannya penyekatan di jalan arteri sekitar 80 sampai 100 kendaraan yang

Khaleej Times

WALI Kota NewYork Bill de Blasio mengatakan bahwa pemerintah setempat akan menyediakan makanan halal bagi umat Muslim dan kosher untuk umat Yahudi selama bulan Ramadan.

mempelajari dan berperan dalam pemerintahan dan tata kelola. Selama menjalankan tugasnya, menurut Jokowi, Belva dan Andi telah banyak membantu memberikan gagasan inovasi di berbagai sistem pelayanan publik agar menjadi lebih cepat dan efektif. “Mereka telah banyak membantu saya bersama-sama dengan staf khusus lainnya dalam membuat inovasi di berbagai sistem pelayanan publik sehingga lebih cepat dan efektif,” ucapnya. Adapun, Jokowi mendoakan keduanya agar dapat meniti kesuksesan di bidang masingmasing yang selama ini digeluti usai tak lagi menjabat sebagai stafsus. “Saya meyakini, Insya Allah, mereka akan sukses di bidang masing-masing. Belva di bidang pendidikan dan Andi Taufan di

bergerak-gerak di dalam kantong jenazah. Petugas yang terkejut itupun lantas langsung mengeluarkan Duarte. Kejadian ini telah berlangsung di Coronel Oviedo, Paraguay, Amerika Selatan. Rupanya, petugas medis telah salah mendiagnosa wanita itu. Duarte dikabarkan panik ketika terbangun dan mendapati dirinya berada di dalam kantong jenazah. Wanita berusia 50 tahun itu menderita kanker ovarium. Dia dilarikan ke rumah sakit pada Sabtu (18/4/2020) karena tekanan darahnya tinggi. Berdasarkan laporan dari kepolisian nasional Paraguay, Duarte dirawat di Klinik San Fernando di Coronel Oviedo pukul 09.30. Dia diperiksa oleh seorang dokter bernama Heriberto Vera yang menyatakan kematiannya pada pukul 11.20 pagi. Suami Duarte, Maximino Duarte Ferreira dan putrinya, Sandra Duarte diberitahu bahwa Duarte telah meninggal dunia karena kanker serviks. Keluarga Duarte pun membuat rencana pemakaman untuk wanita itu. Duarte dibawa di dalam kantong jenazah menuju pemakaman. Namun, ketika petugas menurunkan wanita itu, mereka terperanjat karena wanita itu bergerak-gerak di dalam kantong. Menanggapi peristiwa itu, putri Duarte, Sandra Duarte mengkritik dokter yang menyatakan kalau ibunya telah meninggal dunia. “Kami memercayainya, itu sebabnya kami pergi ke sana. Tetapi mereka membawanya ke rumah duka,” kata Sandra. Duarte sekarang diobservasi di fasilitas medis yang dikelola oleh Institut Kesejahteraan Sosial Paraguay. Kondisinya saat ini masih belum jelas. (daily mirror/And)

JAKARTA (Waspada): Sebuah penelitian baru di Perancis mengungkapkan bahwa nikotin bisa melindungi orang dari infeksi virus corona. Namun sebuah uji lanjutan direncanakan untuk menguji apakah zat tersebut bisa digunakan untuk mencegah atau mengobati virus corona. Temuan tersebut muncul setelah para peneliti di rumah sakit terkenal Paris memeriksa 343 pasien virus corona bersama dengan 139 orang yang terinfeksi corona dengan gejala ringan. Mereka menemukan bahwa sejumlah kecil dari mereka merokok, dibandingkan dengan tingkat merokok sekitar 35 persen pada populasi umum Prancis. “Di antara pasien-pasien ini, hanya lima persen adalah perokok,” kata Zahir Amoura, rekan penulis studi dan seorang profesor pe-

nyakit dalam dikutip dari AFP. Penelitian menggemakan temuan serupa yang diterbitkan dalam New England Journal of Medicine bulan lalu yang menunjukkan bahwa 12,6 persen dari 1.000 orang yang terinfeksi di Cina adalah perokok. Angka tersebut jauh lebih rendah daripada jumlah perokok reguler di populasi umum Cina, sekitar 26 persen, menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO). Teorinya adalah bahwa nikotin dapat melekat pada reseptor sel, oleh karena itu menghalangi virus memasuki sel dan menyebar dalam tubuh, menurut ahli neurobiologi terkenal JeanPierre Changeux dari Institut Pasteur Prancis yang juga ikut menulis penelitian ini. Para peneliti sedang menunggu persetujuan dari otoritas kesehatan di Perancis untuk

melakukan uji klinis lebih lanjut. Mereka berencana untuk menggunakan nikotin pada petugas kesehatan di rumah sakit Pitie-Salpetriere di Paris - di mana penelitian awal dilakukan - untuk melihat apakah itu melindungi mereka dari tertular virus. Mereka juga telah menerapkan untuk menggunakan patch pada pasien yang dirawat di rumah sakit untuk melihat apakah itu membantu mengurangi gejala dan juga pada pasien perawatan intensif yang lebih serius, kata Amoura. Para peneliti sedang menyelidiki apakah nikotin dapat membantu mencegah“badai sitokin”, reaksi berlebihan yang cepat dari sistemkekebalantubuhyangmenurut para ilmuwan dapat memainkanperankuncidalamkasus COVID-19 yang fatal. (cnni)

Puji Vietnam, Netizen Sindir RI Soal Lockdown Tangani Corona JAKARTA (Waspada): Vietnam dikabarkan telah melonggarkan kebijakan pembatasan jarak sosial akibat pandemi virus corona SARS-CoV-2 (Covid19). Penghentian kebijakan itu terjadi setelah mereka melaporkan tidak ada kasus baru Covid19 selama enam hari berturutturut. Keberhasilan Vietnam mengendalikan penularan Covid19 hingga berujung pada pelonggaran kebijakan jarak sosial menimbulkan reaksi dari netizen. Lebih dari 116 ribu kicauan tentang Vietnam sudah terjadi hingga pukul 14.00 WIB. Di

Indonesia, perbincangan mengenai Vietnam juga telah menjadi trending topic. Salah satu akun yang berkomentar tentang situasi Vietnam adalah @chasingbleu. Dia memuji Vietnam yang mampu mengatasi pandemi dengan nol kematian dan kasus kurang dari seribu. “Saya sangat memuji bagaimanaVietnam dapat mengatasi pandemi ini. Dengan nol kematian, kurang dari seribu kasus, dan tidak ada kasus baru selama 8 hari berturut-turut sekarang, katakanlah: SANA ALL. # E C Q Se a s o n 3 ,” k i c a u

Medan Transmisi .... untuk menutupi mulut dan hidung,” sebutnya. Bagi umat muslim yang ingin melaksanakan shalat, termasuk berjamaah, Akhyar mempersilahkannya. Hanya saja saat melaksanakan shalat, untuk tetap memakai masker demi keselamatan bersama. “Orang yang sehat bisa menjadi pembawa virus Corona bagi orang lain,” tuturnya. Akhyar mengucapkan terima kasih kepada Pemprov Sumut, atas bantuan 100 paket yang berisikan bahan kebutuhan pokok seperti beras 5 kg, gula pasir 1 kg, dan minyak goreng 1 liter. Dikatakannya, bantuan yang diberikan itu tentunya sangat bermanfaat bagi warga, terutama kurang mampu yang terdampak akibat Covid-19. Tugas pemerintah saat ini, kata dia, bukan hanya membagi-bagikan bantuan, tetapi bagaimana memutus mata rantai penyebaran virus Corona. Apalagi bantuan yang diberikan seperti ini tidak bisa dilakukan terus menerus, karena kemampuan orang yang membantu ada batasnya. Sebelum sampai batas itu tiba, ia mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Pasien Covid-19 .... kasus baru, sehingga total menjadi 8.211 kasus,” kata Juru Bicara Pemerintah untuk Covid-19 Achmad Yurianto melalui keterangan resmi di Graha Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Jakarta, Kamis (23/4). Selain 436 kasus positif baru, jumlah orang yang meninggal dunia bertambah 42 orang, dan yang sembuh juga bertambah 42 orang. Namun sepekan terakhir, jumlah kasus meninggal karena Covid-19 cenderung mengalami penurunan, sedangkan pasien sembuh sebaliknya terus meningkat. Berdasarkan hasil akumulasi data hingga Kamis (23/4), jumlah kasus meninggal bertambah 11 sehingga total menjadi 647 orang. Kemudian pasien yang dinyatakan sembuh bertambah 47 orang sehingga totalnya menjadi 960. Adapun Provinsi DKI Jakarta masih menjadi wilayah dengan sebaran pasien sembuh terbanyak yakni 326, disusul Jawa Timur sebanyak 121, Jawa Barat 87, Sulawesi Selatan 80, Bali 55, Jawa Tengah 54, dan wilayah lain di Indonesia sehingga total mencapai 960 pasien. Kriteria pasien sembuh yang diakumulasikan tersebut adalah berdasarkan hasil uji laboratorium selama dua kali dan ketika pasien tidak ada lagi keluhan klinis. “Kalau kita lihat sebaran pasien sembuh di DKI Jakarta 326 orang, Jawa Timur 121 orang, Jawa Barat 87 orang, Sulawesi Selatan 80 orang, Bali 55 sehingga total bersama 29 Provinsi yang lainnya berjumlah 960 orang, “ kata Yurianto. Dari total kasus sembuh dan meninggal tersebut, ada pula penambahan untuk kasus positif

@chasingbleu, Jumat (24/4). Sedangkan akun @Natalius Pigai2 menyinggung Presiden Joko Widodo bahwa ada negara yang sukses mencegah kematian akibat Covid-19 dengan kebijakan lockdown, yakni Vietnam. “Pak Jokowi sy mau tunjukkan negara yang Lockdown tapi sukses, tdk ada yg meninggal dunia yaituVIETNAM, ngr dekat episentrum Convid-19. Tolong terukur agar jaga kredibilitas dan martabat sbg Kepala Negara RI. (Natalius Pigai, Aktivis Kemanusiaan). @jokowi,” kicau @NataliusPigai2. (cnni)

“Apabila pandemi Covid-19 terus berkepanjangan, tentunya masing-masing akan berupaya untuk mempertahankan diri, sehingga bantuan seperti ini tidak akan ada lagi. Sebelum itu terjadi, mari kita atasi dengan menggunakan masker. Masyarakat wajib menggunakan masker, tidak ada toleransi lagi bagi warga yang tidak mengenakan masker. Tugas kita sebagai aparatur pemerintah harus menyelamatkan warga Kota Medan,” ujarnya. Bantuan 100 paket berisikan bahan pokok diserahkan secara simbolis Kepala Biro Provsu Afifi Lubis kepada Plt Wali Kota Medan. Setelah itu Akhyar menyerahkan bantuan itu kepada Camat Medan Denai Ali Sipahutar. Sebelum penyerahan bantuan dilakukan, Afifi Lubis dan Ali Sipahutar lebih dulu melakukan penandatanganan berita acara. Kata Afifi, bantuan yang diberikan itu berasal dari seluruh ASN di lingkungan Pemprovsu, setelah melihat banyak warga yang terdampak baik ekonomi dan sosial akibat pandemi Covid19.Terkait itulah para ASN terpanggil untuk melaksanakan gerakan sosial. (m50) sebanyak 357 orang hingga total menjadi 7.775. Data yang dicatat tersebut diambil dari hasil uji spesimen sebanyak 59.935 yang dilakukan menggunakan metode Polymerase Chain Reaction (PCR) di 43 laboratorium. Sebanyak 48.647 kasus spesimen yang diperiksa didapatkan data 7.775 positif dan 40.872 negatif. Gugus Tugas merinci data positif Covid-19 di Indonesia yaitu di Provinsi Aceh tujuh kasus, Bali 167 kasus, Banten 337 kasus, Bangka Belitung sembilan kasus, Bengkulu delapan kasus, Yogyakarta 76 kasus, DKI Jakarta 3.517 kasus. Selanjutnya di Jambi 14 kasus, Jawa Barat 784 kasus, Jawa Tengah 538 kasus, Jawa Timur 664 kasus, Kalimantan Barat 50 kasus, Kalimantan Timur 74 kasus, Kalimantan Tengah 83 kasus, Kalimantan Selatan 114 kasus, dan Kalimantan Utara 77 kasus. Kemudian di Kepulauan Riau 83 kasus, Nusa Tenggara Barat 115 kasus, Sumatera Selatan 93 kasus, Sumatera Barat 86 kasus, Sulawesi Utara 31 kasus, Sumatera Utara 95 kasus, dan Sulawesi Tenggara 37 kasus. Adapun di Sulawesi Selatan 397 kasus, Sulawesi Tengah 29 kasus, Lampung 38 kasus, Riau 36 kasus, Maluku Utara 14 kasus, Maluku 17 kasus, Papua Barat 13 kasus, Papua 130 kasus, Sulawesi Barat delapan kasus, Nusa Tenggara Timur satu kasus, Gorontalo tujuh kasus dan dalam proses verifikasi lapangan 26 kasus. Per Kamis (23/4) untuk jumlah orang dalam pemantauan (ODP) menjadi 195.948 orang dan pasien dalam pengawasan (PDP) menjadi 18.283 orang. Data tersebut diambil dari 34 provinsi dan 267 kabupaten/kota di Tanah Air. (cnni)


Ekonomi & Bisnis

WASPADA Sabtu 25 April 2020

A3

Gustami Harahap

Agro Bisnis

Peluang Agribisnis Di Era Covid-19 DI ERA covid-19 ini berdasarkan pemantauan di lapangan banyak orang untuk mencari alternatif untuk melindungi (protection) tubuhnya agar kebal (imunited) terhadap serangan wabah corona. Misalnya dengan menjemur badan di terik matahari pada pagi hari, mandi air lautan, konsumsi garam, jahe, temu lawak yang justru kembali ke alam dengan mengkonsumsi tanaman obat-obatan. Apa lagi di era Covid-19 ini tingginya pengangguran (full employment) akibat dari pemutusan hubungan kerja (PHK) baik sementara (dirumahkan) atau pun permanen, dikarenakan adanya eksekusi pemerintah di dalam usaha kecil dan menengah (UKM) yang di PHK dalam melestarikan konsep social distancing, yang merupakan konsep sebagai upaya di dalam mencegah penularan covid-19 ini. Dampak ini akan terjadi besarnya jumlah pasar kerja dan tingginya tingkat kemiskinan, yang justru apa bila tidak diberikan solusi, otomatis akan terjadi tingkat kelaparan (mati kelaparan seperti yang di kabupaten Serang), kriminalitas yang begitu pesat terjadi dimanamana guna untuk mempertahankan ketahanan pangan pribadi dan keluarga. Kondisi ini tidak bisa dianggap remeh begitu saja, diharapkan semua instansi yang terkait (stakeholders) baik pemerintah dan swasta, serta perguruan tinggi harus mampu memberikan solusi bagaimana dalam mengatasi masalah pengangguran, kemiskinan dan kriminalitas tersebut di atas. Peluang produk agribisnis mempunyai peluang yang cukup besar dalam menjawab tantangan tersebut dengan cara bahwa diharuskan berkreativitas dalam mengubah tanaman obat-obatan tersebut barang hulu (on-farm)

Antara

Konsumsi garam, jahe, temu lawak yang justru kembali ke alam atau dengan mengkonsumsi tanaman obat-obatan. bisa diubah dalam bentuk barang jadi (off-farm) yang siap dikonsumsi dan memberikan proteksi/perlindungan berupa antibiotik terhadap serangan wabah corona dimaksud. Contoh kronkrit peluang agribisnis hilir yang di era Covid-19 ini sangat besar mendatangkan keuntungan adalah bisnis jus jambu kelutuk merah, dimana kandungan senyawa yang terkandung dalam jambu tersebut adalah anti virus corona, bandrek yang menggunakan jahe merah, jamu yang menggunakan tanaman obat-obatan yang sekarang sangat kurang dikreasikan dalam bentuk saset minuman. Saya yakin dan percaya apabila agribisnis ini dikembangkan secara professional bahwa era covid-19 ini akan memberikan hikmah terhadap peluang dan prosepek tanaman obatobatan di Indonesia pada umumnya dan di Provinsi Sumatera Utara khususnya yang dikreasikan dalam bentuk berbagai macam sajian, merk (brand) dan khasiatnya. Penulis adalah Dosen Agribisnis Fakultas Pertanian Universitas Medan Area (UMA) yang memperoleh Akreditasi A dari BAN-PT di Tahun 2017, Medan dan Wakil Ketua Bid. Maritim dan Pertanian DPW NasDem Provinsi Sumatera Utara & Korwil Asahan, Tg. Balai dan Batu Bara

SOUVENIR PERNIKAHAN TANPA TANGGAL Perajin membuat souvenir tanpa disertai tanggal pernikahan di Karangploso, Malang, Jawa Timur, Jumat (24/4). Hal tersebut dilakukan sejumlah perajin souvenir untuk memberi keleluasaan pada konsumen terutama para calon pengantin dalam menentukan hari pernikahannya sekaligus membagikan souvenir pernikahan setelah pandemi COVID-19 nanti berakhir.

Penanganan Virus Corona Tidak Jelas

Ekonomi RI Tumbuh Minus JAKARTA (Waspada) : Ekonom Universitas Indonesia, Faisal Basri, memperkirakan pertumbuhan ekonomi Indonesia bisa berada di kisaran 0,5 persen pada tahun ini. Dalam skenario terburuk, ekonomi

bahkan bisa tumbuh (minus) -2,5 persen. “Saya duga ekonomi RI akan kemungkinan tumbuh hanya 0,5 persen paling optimis, pesimis, minus 2 - 2,5 persen,” kata dia dalam diskusi virtual

di Jakarta, Jumat (24/4). Faisal mengatakan, pertumbuhan ekonomi tersebut bisa terjadi akibat langkah pemerintah dalam penanganan Covid19 bertele-tele. Apalagi banyak kebijakan yang dilakukan

Kebutuhan Gas Elpiji Diprediksi Naik 6 Persen

Waspada/ist

Forda UKM Sumut Salurkan Bantuan ke Tiga Kabupaten/Kota.

Bantu Warga Terdampak Covid-19 Forda UKM Sumut Salurkan Bantuan MEDAN (Waspada) : Forum Daerah Usaha Kecil Menengah (Forda UKM) Sumut menyalurkan sebanyak 160 paket bantuan untuk masyarakat terdampak pandemic Virus Covid 19 di tiga kabupaten/kota. Seperti disampaikan Ketua Forda UKM Sumut, Sri Wahyuni Nukman kepada wartawan Kamis (23/4) via Press Realis Tertulis. Sri sapaan akrab Sri Wahyuni Nukman memaparkan, sejak terjadinya pandemic Virus Covid 19 di Indonesia, khususnya Sumatera Utara. Selain adanya korban terpapar sakit, ada juga dampak ekonomi yang menyulitkan pelaku usaha. Di mana harga-harga barang turun, pasar mengecil dan jumlah penjualanpun drastis menurun. “Kondisi ini sangat sulit, karena pelaku usaha juga memiliki pekerja yang juga butuh pendapatan. Pelaku UKM juga sangat berharap, kondisi ini segera pulih sedia kala, dan virus Covid 19 segera hilang dari negeri ini,” harapnya. Akibat kondisi ini, sebutnya, pelaku UKM yang tergabung di Forda UKM Sumut tergerak bersama untuk mengurangi beban masyarakat. Khususnya, masyarakat yang pendapatannya

hilang atau terganggu. Hasilnya, selama sepekan dibuka posko bantuan Covid 19 Forda UKM Sumut, terkumpul sebanyak 160 paket. “Rabu 22 April 2020, paket bantuan sudah kami salurkan. Bantuannya berbentuk, beras, telur dan ikan fillet. Semuanya produk pelaku UKM yang tergabung di Forda UKM Sumut,” ujarnya. Ketua Panitia Penyaluran Bantuan FORDA UKM Sumut, Chairil Huda menyampaikan, dari sebanyak 160 paket yang terkumpul, dibagi ke tiga kabupaten/kota, diantaranya Serdang Bedagai, Deliserdang dan Medan. Adapun paketnya, 60 paket di Serdang Bedagai, 50 paket di Deliserdang dan 50 paket di Kota Medan. Dia menyebutkan, adapun penerimanya diantaranya pekerja, pedagang rokok, pedagang kedai kopi, pembantu rumah tangga, orangtua jompo dan pekerja bengkel. Hadir dalam penyaluran tersebut,Wakil Ketua Forda UKM Sumut bidang advokasi, Tengku Bobby Lesmana, Pengurus Forda UKM Serdang Bedagai Darmadi dan khusus di Deliserdang Forda UKM Sumut bekerjasama dengan Karang Taruna Wonstar Desa Wonosari. (m38)

PSBB Jangan Sampai Memicu PHK Bertambah JAKARTA (Waspada) : Pengusaha yang tergabung dalam Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) menginginkan pemerintah benarbenar menjaga kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) agar tidak menambah jumlah fenomena pemutusan hubungan kerja (PHK) di tengah-tengah masyarakat. Ketua Umum Apindo Hariyadi Sukamdani, mengharapkan pemerintah tetap mengedepankan dua kepentingan secara paralel. Keduanya, yaitu kepentingan pemutusan penyebaran COVID-19 dan kepentingan mempertahankan ekonomi agar mengurangi terjadinya pemutusan hubungan kerja. Dia mengemukakan bahwa penerapan PSBB penting untuk ditaati oleh seluruh pemangku kepentingan demi keselamatan masyarakat dalam skala luas, namun penerapan PSBB ini juga berpotensi mengakibatkan munculnya kerawanan sosial dari terhentinya aktifitas ekonomi riil. “Berbagai jenis pusat perbelanjaan, pabrik atau perusahaan skala besar menengah dan kecil terhenti dan tidak mampu lagi memberikan gaji atau tunjangan kepada pekerjanya. Akibatnya pada jangka menengah nanti akan berpotensi memunculkan masalah baru yaitu stagnansi ekonomi, efek domino yang terjadi adalah munculnya penggangguran baru dan tidak terserapnya angkatan kerja dari fresh graduate,” jelasnya, Jumat (24/4). Terkait dengan upaya menjaga kelangsungan ekonomi, Apindo melihat bahwa SE Kementerian Perindustrian nomor 4 tahun 2020 dan nomor 7 tahun 2020 sebagai salah satu opsi yang baik agar dunia usaha tidak serta merta terhenti mengingat kepentingan untuk tetap memberikan pekerjaan dan penghasilan bagi karyawan dan ekonomi secara makro. Dalam operasionalisasi kebijakan Menteri

Perindustrian tersebut, Apindo mendukung dan memberikan apresiasi dan sekaligus berkomitmen mendukung anggota yang dalam menjalankan operasionalisasi usahanya tetap wajib mengedepankan protocol kesehatan sesuai ketentuan dan peraturan. Apindo juga mensosialisasikan kepada seluruh anggota untuk mengikuti dan mematuhi prosedur yang dikeluarkan pemerintah Republik Indonesia melalui Surat Menteri Perindustrian kepada Gubernur Bupati dan Walikota seluruh Indonesia bernomor S/336/M-IND/IV/2020 menindaklanjuti Surat Menteri Perindustrian sebelumnya Nomor 7 tahun 2020 yang pada intinya Kementerian Perindustrian dapat memberikan ijin operasional/mobilitas kegiatan industri dan dapat melakukan pencabutan apabila diketemukan pelanggaran terhadap protokol Kesehatan. “Dalam hal stimulus untuk dukungan pertumbuhan ekonomi, Apindo sudah memohon kepada Bapak Presiden melalui surat bernomor 145/DPN/3.2.1/5C/IV/20 tertanggal 20 April 2020 tentang Rekomendasi yang pada intinya terkait dengan permohonan stimulus pajak dan restructuring hutang,” ucapnya. Harapan Pemerintah Apindo memberikan apresiasi kepada pemerintah dalam upayanya untuk menjaga kesehatan masyarakat dan ekonomi masyarakat agar tetap terjaga dengan baik. Sebagaimana diharapkan, Pemerintah berharap pemberian stimulus ekonomi terhadap sektor riil, salah satunya perluasan Pasal PPh 21 dapat mencegah terjadinya pemutusan hubungan kerja (PHK). “Diharapkan dengan pemberian stimulus, misalnya pasal PPh 21 yang diperluas selama 6 bulan mampu menahan PHK,” ujar Menko Perekonomian Airlangga Hartarto. (ant)

JAKARTA (Waspada) : Pertamina memprediksi kebutuhan LPG pada Ramadan kali ini akan meningkat sekitar 6 persen. Hal ini karena peningkatan permintaan selama Ramadan sekaligus menyesuaikan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang diperpanjang dan meluas di berbagai wilayah Indonesia, sehingga akan lebih banyak aktivitas memasak di rumah. VP Corporate Communication Pertamina Fajriyah Usman menyatakan, Pertamina telah menyiapkan sejumlah cara untuk mengantisipasi kenaikan tersebut. Mulai dari menjaga ketahanan stok hingga meningkatkan pelayanan melalui layanan antar atau Pertamina Delivery Service. “Fokus utama kami adalah memastikan bagaimana kebutuhan energi masyarakat, baik BBM maupun LPG terpenuhi.

Dan pada Ramadan kali ini, dengan memprediksi kebutuhan LPG akan meningkat maka kami juga menambah ketahanan stock hingga di level 19 hari dan memberi kemudahan akses bagi masyarakat untuk mendapatkan LPG dengan tetap berada di rumah saja,” ujarnya, Jumat (24/4). Untuk kemudahan masyarakat mendapatkan LPG, Pertamina telah menyediakan jumlah agen siaga 3.178 titik pangkalan siaga sebanyak 38.285 titik baik untuk LPG subsidi dan non subsidi. Selain itu masyarakat juga dihimbau untuk membeli LPG di pangkalan resmi ataupun SPBU di sekitarnya untuk mendapatkan harga sesuai HET yang ditetapkan pemerintah daerah setempat. Pertamina juga tetap siaga mengamankan pasokan BBM di sepanjang jalur utama tol maupun arteri. Meskipun Pe-

merintah telah mengeluarkan larangan mudik, seluruh SPBU di jalur utama tetap beroperasi untuk mengamankan pasokan BBM bagi angkutan logistik, sembako, alat kesehatan serta angkutan kebutuhan penting lainnya yang diperbolehkan beroperasi. Fajriyah menuturkan, pada Ramadan kali ini Pertamina memprediksi konsumsi BBM akan berada di kisaran 110.034 KL per day atau turun 20 persen dibandingkan kondisi normal. Angka ini jauh dibawah konsumsi pada Ramadhan tahun lalu yang mencapai sekitar 138.318 KL/day. Seperti pada masa Ramadan sebelumnya, Pertamina membentuk Tim Satgas yang bertugas memonitor pergerakkan kebutuhan BBM dan LPG selama Ramadhan dan Idul Fitri. Pada masa ini pula, sejumlah Terminal BBM dan LPG beroperasi 24 jam. (mc)

Gula Tembus Rp20.000 per Kg Waspadai Langkanya Pasokan JAKARTA (Waspada) : Wakil Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) DKI Jakarta Sarman Simanjorang, menyebut ketersediaan gula pasir di pasaran perlu diwaspadai, terutama saat Ramadan. Sebab, kenaikan harga gula yang mencapai kisaran Rp19.00020.000 per kilogram (kg) tidak merata, bahkan ada minimarket yang stok gulanya kosong. “Perlu yang diwaspadai gula, boleh dikatakan naiknya tidak sama dengan yang lain sudah Rp 19.000-20.000/kg. Dibeberapa minimarket malah kosong, jadi perlu diwaspadai,” kata Sarman, Jumat (24/4). Dia menilai, seharusnya ke-

tersediaan itu harus disediakan jauh-jauh hari, tidak bisa sudah mendekati Ramadan baru menunggu impor. Terlebih lagi situasi wabah covid-19 ini sarana transportasi, dari negara impor terbatas atau sulit karena beberapa negara ada yang menerapkan lockdown. “Seharusnya mulai JanuariFebruari harus dipersiapkan, apalagi kalau sudah masalah covid-19 ini baru muncul harusnya buru-buru melakukan impor. Kalau sekarang kan nilai kurs kita sudah tinggi, negara tujuan impor juga sduah melakukan pengetatan. Ya ini jadi serba salah, kita lihat bagaimana pemerintah punya jalur sendiri

untuk selesaikan itu,” ujarnya. Sarman memperkirakan kenaikan harga gula akan terasa ketika sudah memasuki pekan kedua puasa, karena konsumsi sudah mulai naik, apalagi gula pasir. Berdasarkan data PIHPSN, harga gula di beberapa daerah seperti Aceh Rp19.150 per kg, Bali Rp 19.000 per kg, Nusa Tenggara Timur Rp 19.750 per kg, Sulawesi Utara Rp 19.650 per kg, Maluku Rp 19.900 per kg, Papua Rp 19.100 per kg. Bahkan di daerah lainnya harga gula mencapai Rp 20.000 lebih per kg nya, seperti di Kalimantan Tengah Rp 20.400 per kg, Sulawesi Tenggara Rp 20.250 per kg. (mc)

pemerintah tidak dilakukan secara koordinasi yang baik, atau berjalan secara sendirisendiri. “Kita sebenarnya agak sulit prediksi RI karena penanganan covidnya gak karu-karuan, serba tanggung,” kata dia. Dia mencontohkan, seperti kebijakan pelarangan mudik misalnya. Pemerintah dinilai terlambat mengeluarkan kebijakan tersebut, mengingat sudah banyak jutaan masyarakat yang berada di kampung halamannya. PSBB Tidak Jelas Ditambah lagi kebijakan soal pembatasan sosial berskala besar (PSBB) yang tidak efektif. “Di Pancoran masih macet, seperti gak ada apa-apa. Jadi kita gak pernah tahu puncak kapan dan ongkosnya semakin besar,” kata dia

Menurutnya, Indonesia juga tak punya kemewahan seperti yang dimiliki Amerika Serikat yang mampu menggelontorkan dana USD 2,3 triliun. Di mana anggaran tersebut dikucurkan untuk proses pemulihan ekonomi di negeri Paman Sam tersebut. “Kita gak punya kemampuan, jangan dilihat defisit APBN pemerintah naik 5,08 persen itu sebagai stimulus, tidak. Defisit 5,08 karena penerimaan anjlok. Peningkatan belanja itu cuma Rp73,4 triliun penerimaan anjlok Rp472 triliun. Jadi praktis gak ada stimulus sebenarnya kalau lihat magnitude tambahan dari APBN itu,” jelas dia. “Semakin berat prediksi RI, 2 persen suatu prestasi luar biasa, jangan diharapkan ekonomi tumbuh dalam situasi kayak gini,” tutup dia. (mc)

Nekat Bukber, Siap Kena Denda Rp100 Juta JAKARTA (Waspada) : Buka bersama atau bukber merupakan momen yang selalu dinantikan masyarakat masa puasa. Bukber pula diyakini dapat menguatkan tali persaudaraan antar umat Islam. Namun, pada Ramadan tahun ini masyarakat terutama untuk daerah ibu kota harus menahan diri untuk menunda pelaksanaan bukber di luar rumah. Sebab bulan puasa kali ini berbarengan dengan wabah virus Corona atau covid-19. Kepala Satpol PP DKI Jakarta, Arifin, menghimbau seluruh warga ibu kota untuk tidak melaksanakan kegiatan bukber. Ini dilakukan demi mencegah penyebaran virus asal Wuhan China yang kian masif. “Kami akan tertibkan kalau ada yang nekat (bukber). Sikap kami (Satpol PP) akan tegas menegakkan aturan ini,” kata Arifin, Jumat (24/4). Menurutnya, sanksi yang akan diberikan bagi warga yang bersikeras melaksanakan bukber ialah denda administratif maksimal Rp 100 juta dan ancaman kurungan penjara hingga satu tahun. Pemberian sanksi ini merujuk pada Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2018 tentang Kekarantinaan Kesehatan pasal 93. Arifin menambahkan sanksi tegas ini akan diterapkan setelah diberikannya tindakan persuasif berupa sosialisasi yang diiringi pembubaran bukber secara paksa. Aturan tersebut juga berlaku kepada seluruh warga Jakarta tanpa terkecuali. “Kan udah jelas aturannya ada di Undang-Undang Kekarantinaan (UU No 6 Tahun 2018 tentang Kekarantinaan Kesehatan pasal 93),” imbuh dia. Sikap tegas Satpol PP DKI tersebut bertujuan agar wilayah Jakarta dan sekitarnya segera terbebas dari wabah virus Corona. Imbasnya aktivitas ekonomi dan sosial akan segera berjalan normal. Oleh karenanya ia meminta masyarakat untuk bersikap kooperatif dengan tidak melakukan kegiatan bukber selama wabah virus Corona masih berlangsung. “Masyarakat lebih baik tetap di rumah. Jika tidak ingin kena sanksi,” tegas Arifin. (lptn6)

205.483 Debitur Di Sumut Terdampak Covid-19 ● Tidak Semua Debitur Dapat Penangguhan Kredit MEDAN (Waspada): Terkait kebijakan relaksasi penangguhan pembayaran kredit pinjaman bagi debitur terdampak virus corona (Covid-19), terdapat 205.483 debitur yang terdampak di Sumut. Tidak semua debitur mendapatkan kebijakan relaksasi tersebut. Berdasarkan dengan Peraturan OJK No.11/POJK.03/2020 tentang Stimulus Perekonomian Nasional Sebagai Kebijakan Countercyclical Dampak Penyebaran Coronavirus Disease (Covid-19), debitur yang mendapat perlakuan khusus restrukturisasi adalah yang terdampak penyebaran virus Covid-19 baik langsung maupun tidak langsung. “Hanya debitur yang terdampak pandemi Covid-19 yang mendapat restrukturisasi tersebut. Tentunya akan dianalisis oleh masing-masing bank atas debitur tersebut,” kata

Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Kantor Regional 5 Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) Yusup Ansori kepada Waspada, Jumat (24/4). Yusup Ansori mengatakan, berdasarkan data yang disampaikan Industri Jasa Keuangan (IJK) bank atau perusahaan pembiayaan, kebijakan relaksasi di Sumatera Utara sudah berjalan dengan baik. “Relaksasi tersebut sudah berjalan dengan baik. Namun memang untuk prosesnya bagi bank dan IJK non bank perlu waktu untuk menganalisis aplikasi yang masuk bersamaan dalam jumlah yang banyak,” jelasnya. Disebutkan, untuk mendapatkan relaksasi tersebut, debitur terlebih dahulu harus mengajukan permohonan relaksasi kepada bank atau IJK non bank terkait. Baru kemudian akan dianalisis untuk mendapatkan

persetujuan. “Debitur harus mengajukan ke bank atau IJK non bank terlebih dahulu kemudian dianalisis oleh bank. Sehingga diharapkan masyarakat yang sudah mengajukan aplikasi restrukturisasi pinjamannya perlu bersabar dan tetap komunikasi dengan bank dan IJK non bank terkait,” imbaunya. Yusup Ansori menyampaikan, berdasarkan data per 16 April 2020, debitur yang terdampak Covid-19 di Sumut sebanyak 205.483 debitur dengan total outstanding Rp21.207 miliar. Dari jumlah tersebut baru 36.716 debitur (Rp4.764 M) yang mengajukan permohonan relaksasi dan 19.017 disetujui (Rp1.898 M). “Data tersebut akan bergerak terus dan selalu kita update atas dasar laporan Industri Jasa Keuangan baik bank maupun non bank di Sumut,” jelasYusup Ansori. Dari jumlah yang terdampak tersebut dan mengajukan restrukturisasi sebagian besar debitur bank umum sekitar

18.861 debitur, disusul lembaga pembiayaan (leasing) 17.656, dan DPR 202 debitur. Sedangkan yang disetujui oleh bank umum sebanyak 11.304 debitur, Leasing 7.705 debitur dan BPR 8 debitur. Dari 205.483 debitur yang terdampak Covid-19 sebagian besar didominasi debitur UMKM sebanyak 133.854 debitur dengan outstanding Rp13.897 miliar. Sedangkan non UMKM banyak 71.629 debitur dengan outstanding Rp7.310 miliar. Dari jumlah tersebut yang disetujui, UMKM sebanyak 12.792 debitur (Rp1.605 M) dan Non UMKM 6.225 debitur (Rp293 M). Tidak Sesuai Harapan Sementara itu, pengamat ekonomi Sumut Gunawan Benjamin menyebutkan, kebijakan relaksasi yang diminta Presiden, di tataran teknis tidak seperti yang diharapkan. Kebijakan yang diminta Presiden tersebut memunculkan dispute, antara harapan masyarakat dengan realisasinya

di lapangan. Karena menurutnya, tetap saja lembaga keuangan juga tidak mau mengalami kerugian dengan mengikuti anjuran pemerintah tersebut. “Artinya, masyarakat yang mencerna arahan Presiden tersebut, ternyata tidak bisa berharap 100% dari apa yang menjadi keinginan Presiden. Dan tidak sesuai dengan harapan masyarakat,” ujarnya. Menurutnya, lembaga keuangan dalam konteks ini juga tidak mau sekonyongkonyong mengikuti arahan Presiden dengan memberikan relaksasi selama satu tahun. Dengan relaksasi seperti itu, jelas lembaga keuangan tidak akan diuntungkan. “Presiden dalam konteks ini menginginkan agar beban masyarakat berkurang dengan diberikan keringanan relaksasi/ restrukturisasi pinjaman. Dan Presiden saat ngomong seperti itu, mungkin tanpa dibarengi hitung-hitungan ekonomi untung ruginya,” sebutnya. (m41)


Opini

A4

WASPADA Sabtu 25 April 2020

TAJUK RENCANA

Tanpa Pulkam Atau Mudik Dana Tak Mengalir Ke Desa

T

idak terlalu penting membahas perbedaan mudik dengan pulang kampung yang mencuat pasca wawancara Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan pembawa acara yang juga wartawan senior Najwa Shihab di televisi swasta, 22 April 2020. Mengapa tidak penting karena rambut bisa sama hitam namun pola pikir dan cara pandang serta persepsi orang bisa berbeda-beda, termasuk dalam mengartikan sesuatu peristiwa dan istilah, seperti mudik dan pulang kampung yang viral. Sesungguhnya, kedua istilah itu sama saja karena menjelang puasa atau lebaran (Idul Fitri) masyarakat ramai-ramai melakukan keduanya. Total jumlah peserta mudik atau pulkam (pulang kampung), baik yang lewat udara, darat, dan laut bisa mencapai puluhan juta orang setiap tahunnya dan terus meningkat jumlahnya sehingga menjadi tradisi dan agenda nasional bagi pemerintah pusat dan daerah. Hemat kita, manfaat mudik atau pulang kampung menjelang lebaran Intisari: Intisari: sangat positif, seperti bersilaturahmi, saling bermaafan, termasuk memba‘’Fakta, sudah banyak ngun perekonomian di pedesaan (kamPerputaran uang di warga Jakarta mudik pung-kampung). desa pun meningkat secara signifikan a l i a s p u l k a m b a r u karena masing-masing pemudik mesengaja menyimpan dana mudik dibuat larangan mudik, mang (pulkam) untuk keluarga dan sanak sudah banyak korban familinya di kampungnya masingTabungan selama bekerja corona baru awal Maret masing. setahun di kota-kota besar menjadi habis menyukseskan mudik alias pulkam mengaku. Terlambat!’’ demi dengan hati senang. Selesai mudik mereka kembali (balik) ke kota untuk bekerja kembali, bahkan banyak yang membawa saudaranya untuk bekerja (urban) di kota-kota besar, seperti Jakarta. Satu lembaga pernah melakukan penelitian dan hasilnya disebutkan bahwa biaya terbesar pemudik yang harus dikeluarkan adalah untuk transportasi 20 persen, lalu diikuti alokasi biaya bersenang-senang di hari lebaran serta alokasi biaya lainnya untuk sosial kedermawanan, seperti beli baju baru, makanan dan bagi-bagi uang (angpao), termasuk prioritas untuk menunaikan zakat dan membantu orang tua di kampung. Totalnya bisa mencapai triliunan rupiah. Uang sebesar itu mengalir ke daerah (desa-desa) saat Hari Raya Idul Fitri. Namun lebaran kali ini bakal sepi dari pemudik dan warga yang pulang kampung karena dilarang oleh Presiden Jokowi akibat maraknya corona virus (Covid-19). Soal Presiden Jokowi menyebut mudik beda dengan pulang kampung biarkan masyarakat saja yang menilainya. Takkan ada yang bisa menang. Lebih baik mengalah dan bisa menilai sendiri lewat kamus. Sebelumnya pemerintah dalam hal ini Presiden sudah mengimbau elemen masyarakat di kota-kota besar jangan mudik karena wabah pendemi corona sudah marak di Jakarta dan kota besar lainnya, akan sangat berbahaya bila banyak pemudik ke kampung karena dapat menularkan penyakit corona kepada keluarganya jika positif. Kita setuju itu. Namun melihat fakta di lapangan minat warga di warga masih tetap tinggi mau pulang kampung (mudik), Presiden Jokowi akhirnya melarang mudik untuk semua orang. Tidak hanya terbatas pada aparatur pemerintah (ASN/ TNI/Polri) saja. Larangan mudik untuk semua orang, tanpa pilih kasih. Istilah mudik jelas bukan dari Sumut. Orang Medan selalu menyebutkan singkat ‘’pulkam’’ alias pulang ke kampung untuk mengganti kata/istilah mudik yang digunakan orang di luar Sumut, khususnya di P. Jawa dengan arti sama saja, yaitu ‘’pulang ke udik’’ atau ke kampung halaman yang wilayahnya jauh dari kemajuan kota. Tapi, dalam wawancaranya dengan Najwa Shihab, Presiden Jokowi mengatakan pulang kampung adalah mereka yang kembali ke kampung karena tak ada pekerjaan di ibu kota. Jadi mereka pulang karena anak istrinya ada di kampung. Sedangkan mudik adalah tradisi menjelang lebaran. Pakar bahasa pasti tahu siapa yang benar. Saat mendengar jawaban itu, Najwa Shihab sebagai host sempat mempertanyakan dengan nada suara sedikit heran, apa bedanya pulang kampung dengan mudik, sebab itu hanya soal waktu pelaksanaan (sama saja). Najwa Shihab melalui akun media sosialnya menjelaskan bahwa perbincangan itu dilakukan sebelum Presiden menggelar rapat terbatas dan akhirnya memutuskan mudik dilarang. Bahwa perbincangan saya dengan Presiden Jokowi kemarin berlangsung jam 9.30 pagi, sebelum Ratas dilakukan. Saya sempat bertanya soal mudik dan mengapa larangan itu belum dikeluarkan padahal data Kemenhub menunjukkan sudah 900 ribu orang “curi start” mudik. Selesai interview sekitar jam 10 pagi. Pak Jokowi kemudian melanjutkan agenda Ratas jam 11. Dan saat Ratas itulah keluar pernyataan Presiden. Mudik akan dilarang. Tak pelak lagi Presiden Jokowi yang biasanya cepat dalam mengambil keputusan dan mengimplementasikannya dalam kinerja kabinetnya, kali ini dalam kaitan pandemi corona terlihat gamang dalam membuat putusan strategis. Misalnya saja, negaranegara lain sudah sibuk melawan virus corona sementara Indonesia masih tetap membantah tidak ada penularan (masuk) pasien corona ke Indonesia. Tidak perlu pakai masker, corona sama dengan flu biasa dll. Pintu masuk di bandara masih tetap dibuka untuk mendatangkan investor dan turis, bahkan insentif diberikan untuk dunia penerbangan, sektor pariwisata, hotel, restoran dll. Bisa dibilang Indonesia sudah terlambat dua bulan, baru awal Maret pemerintah resmi mengakui adanya korban positif corona yang penularannya bukan dari luar negeri, tapi akibat warga Depok berinteraksi dalam acara hiburan (dansa). Kali ini pun pemerintah terlambat membuat larangan tegas untuk pemudik. Fakta sudah banyak warga yang mudik alias pulkam akibat tidak bekerja. Dalam sehari (kemarin) lebih seribu warga Jakarta yang hendak mudik ke kampungnya diminta balik ke rumahnya masing-masing, dan semua moda transportasi distop hingga selesai lebaran bulan depan.Yang coba-coba menentang bakal kena sanksi berat.+

Ramadhan Yang Menyejarah Oleh Muhammad Qorib Ramadhan sesungguhnya ruh mengobarkan semangat pemberontakan melawan berbagai karakter destruktif yang selama ini mengelola jiwa

S

etiap orang berharap dapat bertemu Ramadhan. Namun tak sedikit yang merasa cemas apakah jatah usia yang diberikan Allah sampai untuk memasukinya. Jika ditoleh, ada saja anggota keluarga, karib kerabat, tetangga maupun para sahabat yang sudah “berpulang” sebelum tibanya Bulan Suci itu. Berbagai suka cita bergumul menjadi satu dan sering gagal dibendung ketika menyongsong fajar Ramadhan. Atmosfirnya dapat meneduhkan jiwa. Sinarnya menjadi suluh penuntun untuk dekat kepada Allah. Ramadhan menyegarkan kembali elemen spiritualitas sebagai aspek primordial dalam diri seorang hamba. Nilai Etis Dari tahun ke tahun Ramadhan ditandai dengan ornamen-ornamen ritual yang sangat simbolik. Berbagai tulisan, ceramah agama, dialog keislaman, festival Ramadhan, buka puasa bersama, bertebaran di berbagai tempat. Namun deretan aktifitas itu sering berhenti di ruang hampa. Ramadhan tak meninggalkan bekas dan perubahan ke puncak kebajikan. Beragam penyakit sosial, seperti korupsi, kolusi, nepotisme, pencurian, suap-menyuap, tetap melekat pasca Ramadhan berlalu. Bahkan korupsi dilakukan secara berjamaah dan seperti liga sepak bola, saling menyalip klasemen. Ironis, pelakunya juga pelaksana puasa Ramadhan itu sendiri. Mentalitas dhu’afa semakin menggurita. Hal ini ditandai dengan sifat merasa lapar. Padahal deretan rumah megah, mobil mewah dan rekening gendut sudah dipunyai tapi masih merasa kurang. Ramadhan sejatinya ditujukan untuk bermuhasabah diri, merawat dan memperbaiki relasi-relasi kemanusiaan yang cedera. Ini artinya Ramadhan adalah bulan produktifitas menuju proses pemuliaan manusia. Lingkaran hubungan manusia sering ditebas oleh berbagai ego sosial, seperti sifat ingin

menang sendiri. Berbagai sumber kehidupan dikebiri secara personal dan lebih cenderung dikonsentrasikan untuk diri, keluarga dan kelompok tertentu. Boleh jadi, keadaan tersebut akan memicu munculnya kontestasi sosial yang bersifat kurang sehat. Agar Ramadhan tak terperangkap pada ritual yang gersang, maka kejernihan nurani untuk menangkap nilai etisnya menjadi penting. Ini sama pentingnya dengan prosesi puasa itu. Meskipun dilaksanakan setiap tahun dan menjadi rutinitas islami, belum tentu nilai etis dimengerti sebagai aspek penting dari puasa Ramadhan. Puasa Ramadhan seperti sebujur raga, nilai etis diibaratkan sebagai ruh dari raga tersebut. Raga akan tergeletak seumpama sebujur bangkai jika ruh sirna. Demikian pula puasa Ramadhan tak lebih dari bangkai ritual yang kaku jika nilai etisnya dikesampingkan. Puasa Ramadhan bermuara pada lahirnya al-muttaqun (orang-orang yang bertakwa). Alquran memberikan narasi lengkap siapa sesungguhnya al-muttaqun itu. Secara simplistik, al-muttaqun ditunjukkan dengan kecerdasannya membawa pesan Ramadhan yang cinta damai, humanis dan berkeadaban ke dalam kehidupan nyata. Almuttaqun dapat saja lahir dari rakyat jelata yang berkekurangan materi. Namun mereka kaya hati, bersikap mandiri dan secara psikologis merasa cukup. Mereka tak seperti penjual kesusahan yang menyanyikan deritanya kesana-kemari. Al-muttaqun pada tipologi ini enggan teronggok seperti cawan kosong yang menunggu cucuran air dari atasnya. Kemuliaan mereka terletak pada integrasi konkrit antara ikhtiar dan tawakal. Tak hanya itu, al-muttaqun juga muncul dari ulama, cerdik cendekia, bangsawan, orang-orang kaya, dan para pejabat. Mereka mendarmabaktikan deretan status sosial tersebut untuk gerakan pencerahan. Yaitu sebuah gerakan yang merevitalisasi iman

SMS 08116141934

Faks 061 4510025

Facebook Smswaspada

+6282365062535 Yth pak kofinko mohon tertibkan sms yg spt ini meresahkan masyarat yg kirim 085239740351 Tgl. 13.04.20 : Penyampaian Resmi!!! +6282275453216 Kerusakan yang sudah ditimbulkan bandar Narkoba, koruptor & teroris membuat rakyat susah mengampuni kecuali amnesti presiden jangan mudah tuduh rakyat anti pancasila +628126501779 Kait berkait si rotan raga, sudah terkait di akar bakar. Terbang ke langit terberita, jatuh ke bumi jadi khabar. Inilah nasibmu si Nusantara Dua yg digendong roket komunis china. Roket meledak Nusantara Dua balik ke bumi tak tentu rimba.... BTW apakah Indosat sdh jadi di 'buyback' setelah dijual ke LN? +6285260088842 Nova sesalkan "Pendudukan" rumah dinasWagub Aceh...sbt media. -(J@ULTOP'$)Zaman sulit (Covid'19) gini, masih ada gerakan bikin rakyat tambah sulit woii... +6282370870343 Penanggulangan Corona ~>> DPR minta peran BUMN dimaksimalkan...tls media. *gGg* Iyalah...Jangan dalam pemenangan Pilpres saja berperan...?!?. +628126501779 Ada punggawa pemerintah pusat yg tiap hari di-olok2 warga khususnya oleh para pengamat ahli. Orang itu mulutnya kampungan banget macam orang tak pernah sekolah. Macam mana dia bisa berpangkat tinggi?Yang salah juga yg mengangkat! Terakhir dia ngomong se-olah2 di sini orang meninggal kena pandemi kok cmn 500 an orang. Padahal di LN bisa puluhan ribu! Waraskah omongan spt itu sbg pejabat?! Dia juga getol dukung ibukota baru, rupanya punya bisnis disana!! +6281361245522 Dimohon kepada pemerintah daerah kab labuhanbatu selatan mohon kiranya mempedulikan efekdari covid-19, yg mana sejauh ini bnyk kami warga punya hutang dengan ulat bulu. Poning pun bpk & ibu pejabat lihat lha keadaaan rakyatmu. +6282165293457 Mereka menyembah anak sapi. Tatkala mereka digoncang kan gempa bumi yang hebat (di sana). Musa berdoa."Ya Tuhanku'Jika Engkau kehendaki, tentu Engkau dapat membinasakan kaumku dan aku sendiri sebelum (kejadian) ini. Apakah Engkau akan membinasakan kami lantaran perbuatan orang yang bodoh di antara kami? Maka ampunilah kami dan beri rahmat kami. Dan Engkau Pemberi ampunan yang terbaik." +6282370870343 Geng motor tawuran saat Pandemi Covid-19. *gGg* Mungkin muridnya anggota DPRD yg mau makan Corona....

taqun menempatkan manusia pada status yang sama. Manusia tidak dibedakan oleh kamar-kamar sempit seperti; miskin dan kaya, birokrat dan melarat, bangsawan dan rakyat jelata. Lapisan-lapisan tersebut bersifat saling melengkapi. Selain lewat ritual, al-muttaqun mendekatkan diri kepada Allah di tengah orang-orang yang dihimpit derita, haus dan lapar. Mereka turun ke lapangan dan memberikan support secara produktif. Tak ada al-muttaqun yang bakhil, self oriented dan menyerobot hak-hak orang lain. Ramadhan sesungguhnya ruh untuk mengobarkan semangat pemberontakan. Yaitu pemberontakan melawan berbagai karakter destruktif yang selama ini mengelola jiwa. Kebencian, sikap bakhil, merasa unggul, tidak peduli kepada orang lain, telah menjadi serdadu yang membelenggu manusia sebagai tawanan. Dengannya, manusia sering menjadi serigala bagi manusia lain. Dalam hal ini, Ramadhan laksana deterjen spiritual. Daki-daki dan kotoran tersebut dibersihkan. Ia dapat mengangkat berbagai nafsu terkutuk itu sampai keakar-akarnya. Idealnya, seiring dengan berakhirnya Ramadhan berakhir pula macam dan ragam kotoran itu. Dunia Baru Ramadhan adalah perintah langit yang semestinya menyejarah. Karena itu, ia perlu dibawa ke bumi dan didialogkan dengan berbagai keadaan nyata. Sakralitas Ramadhan tetap bernyawa jika semangat yang terkandung di dalamnya terkoneksi dengan perilaku kaum Muslim. Ia juga seharusnya menjadi jangkar ujaran dan perilaku. Ramadhan tidak boleh tercabut dari akar kenyataan. Keberhasilan puasa Ramadhan ditandai dengan terkuncinya penyakit-penyakit masyarakat dan terkontrolnya syahwat duniawi. Ramadhan merupakan energi spiritual menuju dunia baru bagi pelakunya. Yaitu sebuah dunia nyata yang bersih secara batin dan masyarakatnya hidup dalam lingkaran kasih sayang. Mereka saling mencintai, saling berbagi dan saling menghormati satu sama lain. Semoga bermanfaat. Penulis adalah Wakil Ketua PWM Sumut dan Dekan Fakultas Agama Islam UMSU.

Persepsi Tentang Tuhan Di Masa Corona Oleh Suheri Sahputra Rangkuti, M.Pd.

APA KOMENTAR ANDA

menjadi aktifitas kreatif. Iman di hati mereka tidak mandul. Iman bergerak dari hati menuju pembebasan. Di tangan mereka haus dan lapar dihalau sehingga pergi menjauh. Filosofi hidupnya seperti keran, menyimpan air untuk selanjutnya didistribusikan kepada pihak-pihak yang berkepentingan. Al-muttaqun pada tipologi ini sadar bahwa kepemilikian ilmu, harta, jabatan dan status sosial sebagai amanah. Karenanya, sebagai pemangku amanah, mereka juga memfungsikannya secara produktif Al-muttaqun selalu memancarkan tiga karakter yang bersinergi. Pertama, keimanan kepada Allah. Iman dalam konteks ini melahirkan rasa dekat kepada Allah. Tak sampai di situ, Allah juga dianggap sebagai Rekan dialog yang membimbing, mengajari dan memonitor setiap aktifitas. Dalam hal ini, jangankan berbuat, tidak terbersit di hati al-muttaqun untuk cenderung pada keburukan. Al-muttaqun tidak pernah merasa sendiri, mereka tetap bersama Allah, sehingga timbul rasa enggan, sungkan dan malu jika berbuat kejahatan. Zikir mereka kepada Allah tidak pernah bersifat teritorial, apalagi tersedu-sedan dengan air mata di depan media. Zikir mereka seperti tarikan nafas, dihirup dan dihembuskan dengan tulus di setiap keadaan. Kedua, pelaksanaan ritual yang tertib. Ritual seperti puasa Ramadhan adalah media untuk menggali berbagai kearifan, diantaranya adalah seperasaan. Ramadhan berujung pada pendekatan diri kepada Allah dan mengusung nilai etisnya secara implementatif. Sebab itu, proses lahiriyah tidak boleh terlalu maju dan menjadi elemen dominan. Banyak orang behenti hanya pada tataran ritual dan gagal paham kearah mana ritual digerakkan. Itulah sebabnya, pelaku sholat, puasa, haji, dan umroh merasa sudah selesai dan berpuas diri jika sudah menunaikan rangkaian ritual tersebut. Padahal terdapat peran dan fungsi sosial di dalamnya yang tidak boleh dipreteli. Ada tanggungjawab yang jauh lebih signifikan, yaitu implementasinya. Karakter ketiga al-muttaqun adalah rasa peduli kepada sesama.Tak dapat disangkal, Alquran menjadikan manusia sebagai subjek sekaligus objek perubahan. Al-mut-

China, negara komunis, mewartakan merka meminta umat beragama di negaranya untuk berdoa meminta kepada Tuhan agar wabah Corona di negaranya cepat berlalu

D

i berbagai belahan dunia, baik Barat maupun Timur, sedang mengalami masa-masa suram akibat virus Corona. Virus yang pertama kali menyerangWuhan ini menguji berbagai negara atas julukan-julukan yang membanggakannya. Amerika yang dijuluki sebagai negara adi daya kelihatan tak berdaya. Negara dengan seribu julukan ini, kewalahan menghadapi gelimang mayat yang seakan tiada henti. Italia yang disebut-sebut sebagai negara yang pernah menduduki ekonomi terbe-sar ketiga di Zona Euro dengan tingkat harapan hidup yang begitu tinggi, sekejap sebutan itu disapu dan sulit untuk meyakininya di saat ini. Sejenak kota-kota besar di dunia tempat di mana kemegahan dipertontonkan yang biasanya sesak dijejali manusia tiba-tiba lengang dan mati. Bahkan kota-kota suci dengan jutaan peziarah sementara ditutup. Dunia terlihat ketakutan, diteror oleh virus maut yang bisa menyasar setiap yang bernyawa. Katakutan itu ternyata mengubah pandangan manusia tentang Tuhan. Karena secara akademis, pengkajian tentang Tuhan bisa didekati melalui tiga pendekatan, yaitu, filosofis, konsepsi dan persepsi. Profesor Musa Asy’arie dalam bukunya “Pengayaan Spritualitas Tuhan Emprik”, menjelaskan, Tuhan adalah salah satu fenomena misteri yang menarik dalam kehidupan. Manusia dibuat sadar bahwa ada kekuatan misteri yang ikut terlibat dalam setiap pristiwa yang menyertai hidup manusia. Ketika manusia menafsirkan kekuatan misteri itu atas dasar pengalaman empirisnya maka penafsiran itulah yang dimaksud dengan persepsi. Persepsi tentang Tuhan di masa wabah ini mengalami pergeseran dari Tuhan yang selama ini dipersepsikan atas konsepsi ideal sebagaimana yang terdapat dalam kitab suci kemudian dipersepsikan secara praktis berdasarkan peristiwa yang mengiringi pengalamannya.

Tuhan yang Adaptif dengan Saintis Semula, sebelum Corona menjadi sorotan dunia, bagi penganut agama di negara-negara berkembang, khusunya, penganut agama samawi,Tuhan adalah segalasegalanya. Bahkan, bagi penganut yang lebih konservatif mempersepsika manusia adalah wayang Tuhan. Di mana seluruh peristiwa yang mengitari manusia semuanya terjadi akibat kehendak Tuhan. Lebih dari itu, manusia tidak mempunyai kuasa untuk terlibat dalam menentukan nasibnya. Sehingga hal-hal yang bersifat saintis cendrung di sepelekan. Persepsi semacam ini mengakar kuat akibat kondisi realitas yang dialaminya sering kali tidak barengi oleh penjelasan saintis. Tuhan yang maha misteri itu sering dijadikan sebagai pelabuhan terakhir dari permasalahan yang tidak terpecahkan oleh kemampuan manusia karena tidak menemkan jalan keluar. Hal ini juga diperkuat oleh pendulum yang mengisi pra-persepsi dalam kognisinya yang sudah terlebih dulu menggerakkan tindakannya untuk tidak menyentuh hal-hal yang bersifat saintis. Sebagai postulat awal yang diperpegangi penganut agamaagama samawi adalah mengutamakan penyerahan diri kepada Tuhan secara totalitas. Jika penjelasan di atas dipandang sebagai persepsi kaum tradisional maka penjelasan di atas tidak semata-mata menapikan persepsi Tuhan kaum moderat. Tuhan bagi kaum moderat juga terkesan masih menomorsatukan Tuhan. Dalam mempersepsikan Tuhan, kaum moderat hanya menghargai saintis yang kebetulan bisa dijadikan sebagai justifikasi atas konsepsi ketuhanan. Di samping itu pandangan mereka terhadap saintis beigitu sinis bila berkebetulan dipandang bertolak belakang dengan prinsip-prinsip bertuhan. Di masa wabah ini, kemunculan kembali narasi-narasi terkait Tuhan yang dipertentangkan dengan himbauan yang berda-

sarkan saintis mencapai puncaknya. Di negara-negara yang didominasi atas rasa kebertuhanan yang tinggi, seperti, Indonesia, Malaysia, India dan negara-negara Timur Tengah dirasakan terjadi semacam keinsafan dipikiran masyarakatnya untuk memeberi apresiasi kepada sains. Dalam artian, antara Tuhan dengan sains seolaholah berdamai meski secara kualitas kedua entitas ini belum bisa menyatu. Saintis yang Berketuhanan Berbeda halnya di negara-negara maju. Semula negara-negara maju ini seakan mempertuhankan sains. Mereka mempersepsikan Tuhan sebagai Tuhan yang terisolir dari realitas hidup manusia. Bagi mereka, fakta sains lebih meyakinkan ketimbang fakta-fakta agama. Surga, neraka atau kebahagiaan dan kesengsaraan setelah mati hanyalah mitos yang dimunculkan untuk memberi harapan atau menakut-nakuti kehidupan manusia. Sebagaimana Hidegger filosof materialis paling Ateis Tuhan hanya nomenklatur yang dibuat sejak manusia ada. Daya kebal saintis memproteksi rasa aman umat manusia di negara-negara maju ternyata rubuh di saat virus Corona ini melanda. Negara yang membanggabanggakan sains dan teknologinya tak mampu menahan intaian maut lewat virus yang sudah terlanjur menyebar. Teori-teori globalisasi yang ditopang oleh sains dan teknologi yang mempromosikan dunia tanpa pintu yang bisa dimasuki kemanapun negara yang diinginkan runtuh seketika. Setiap negara saat ini memperketat bahkan melarang masuk orang lain ke negaranya. Negara-negara maju yang dihantam oleh wabah pandemi ini tidak punya pegangan apa-apa lagi. Dalam situasi yang demikian, ternyata negara-negara pengagung sains tersebut tiba-tiba melirik Tuhan. China, negara komunis, mewartakan bahwa pemerintah China meminta kepada seluruh umat beragama di negaranya untuk berdoa meminta kepada Tuhan agar wabah Corona di negaranya cepat berlalu. Negara-negara Eropa, seperti Inggris, Amerika, Italia dan Jerman meminta kepada para pemuka-pemuka agama untuk mengajak umatnya masingmasing agar diberi keselamatan dari Tuhan Yang Mahakuasa. Menguatnya keyakinan terhadap Tuhan

di negara-negara yang selama ini menonjolkan kedigdayaannya melalui sains dan teknologinya menandakan bahwa Tuhan mulai mendapat tempat. Kepercayaan terhadap sains tidak bisa berdiri sendiri untuk menolong manusia. Masih butuh Tuhan yang dipersepsikan sebagai pengatur yang berkehendak di luar rumus-rumus ilmu pengetahuan. Pada akhirnya, antara sains dan Tuhan dari waktu ke waktu mengalami dialektika di dalam perjalanan hidup manusia. Antara dua entitas ini terus bertanding tanpa henti mengisi pertimbangan dalam kognisi dan intuisi. Dominasi di antara keduanya ditentukan oleh situasi dan kondisi yang menyertainya. Penulis adalah Candidat Doktor Studi Islam UIN Sunan Kalijaga.

Pengumuman Redaksi menerima kiriman karya tulis berupa artikel/opini, surat pembaca. Kirim ke alamat redaksi dengan tujuan ‘Redaktur Opini Waspada’ dengan disertai CD atau email: opiniwaspada@yahoo.com. Panjang artikel 5.000-10.000 karakter dengan dilengkapi biodata dan kartu pengenal (KTP) penulis. Naskah yang dikirim adalah karya orisinil, belum/tidak diterbitkan di media manapun. Isi tulisan menjadi tanggung jawab penulis.

SUDUT BATUAH * Stok kebutuhan pokok Medan sampai lebaran - Abis tu, alamai oi ngeri kali lah! * Banyak BUMN tidak peduli warga sekitarnya - Catat dan lapor ke Pak Menteri * Bulog diminta bagikan gula gratis di bulan Ramadhan - Setujuuuu, he...he...he l Doe Wak


WASPADA

A5

Sabtu 25 April 2020

Dampak Covid-19

DPD Harus Ambil Peran Maksimal

b

JAKARTA (Waspada): Dua pakar Profesor Dr Djohermansyah Djohan Guru Besar Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) dan Profesor Riset dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Dr Siti Zuhro mengingatkan DPD RI perlu memperhatikan dampak Pandemi Covid 19 bagi daerah dan desa.

Antara

Masjid Al Akbar Tiadakan Shalat Jumat SPANDUK bertuliskan doa dan harapan dipasang di gerbang Masjid Al Akbar, Surabaya, Jawa Timur, Jumat (24/4). Pengelola Masjid Nasional Al Akbar meniadakan sementara pelaksanaan Shalat Jumat sejak sepekan kemarin serta shalat Tarawih sebagai bentuk ketaatan atas imbauan pemerintah untuk memutus penyebaran COVID-19.

Pemerintah Siapkan Stimulus Bagi Sektor Riil Dan Informal JAKARTA (Waspada): Presiden JokoWidodo menegaskan bahwa diperlukan stimulus dan upaya-upaya untuk menjaga keberlangsungan sektor riil dan informal di tengah kondisi meluasnya wabah CoronaVirus Diseases 2019 (Covid-19). Sektor riil merupakan sektor usaha yang menyerap banyak tenaga kerja merupakan salah satu yang sangat terpukul dengan adanya pandemi Covid19. Tak ketinggalan, sektor informal juga turut merasakannya. “Diperlukan penyelamatan, diperlukan stimulus ekonomi, yang menyentuh sektor-sektor yang paling terdampak. Sektor riil ini menyerap banyak tenaga kerja dan kita harapkan mereka mampu bertahan dan tidak melakukan PHK,” ujar Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat memimpin rapat terbatas mengenai tindak lanjut program mitigasi dampak Covid-19 pada sektor riil melalui telekonferensi dari Istana Merdeka,

Jakarta. Kepala Negara menekankan sejumlah hal antara lain diperlukan adanya penilaian serta penaksiran secara menyeluruh dan rinci mengenai seluruh sektor riil yang terdampak. Dari penilaian tersebut nantinya dapat disusun kebijakan-kebijakan yang tepat sasaran. “Tolong dipilah secara detail sektor apa yang paling parah, yang dampaknya sedang, serta bisa bertahan dan justru bisa mengambil peluang,” tuturnya. Kemudian yang kedua, Presiden mengingatkan bahwa yang menjadi fokus pemerintah bukan hanya para pelaku usaha kecil dan menengah, melainkan pelaku usaha mikro juga turut di dalamnya. Sejumlah jenis usaha tersebut nantinya dapat menjadi penggerak ekonomi dengan jumlahnya yang cukup besar. “Saya kira tiga ini menjadi sangat penting, usaha mikro, usaha kecil, dan usaha me-

nengah (UMKM), sehingga stimulus ekonomi harus menjangkau sektor-sektor ini,” kata Presiden. Meski demikian dia mengingatkan agar kegiatan yang berkaitan dengan sektorsektor informal jangan dilupakan. Sebab, banyak juga menampung tenaga kerja. Lebih jauh, skema pemberian stimulus tersebut juga harus dilakukan secara terbuka dan terukur dengan sebelumnya dilakukan verifikasi secara detail dan evaluasi secara berkala mengenai efektivitas pemberian stimulus tersebut bagi para pelaku usaha di sektor-sektor tersebut. “Sektor apa mendapat stimulus apa dan bisa menyelamatkan tenaga kerja berapa, semuanya dihitung. Saya minta diverifikasi secara detail, dievaluasi secara berkala, sehingga efektivitas stimulus ekonomi itu betul-betul bisa dirasakan sektor riil,” tandasnya. (dianw)

Kedua pakar kenamaan tersebut menyampaikannya dalam rapat dengar pendapat dengan Komite I DPD RI di Jakarta Kamis (23/4). RDPU bersama pakar membahas Dampak Pandemi Covid–19 terhadap Pemerintahan Daerah, Pilkada Serentak dan Pemerintahan Desa. Pembahasan itu mencakup Dana Desa yang tersedot untuk penanggulangan Covid-19; refocusing APBDesa ke program kesehatan; permasalahan mudiknya penduduk karena PHK dan alasan lainnya; dan percepatan pembangunan desa yang menjadi tidak maksimal. “Kini DPR senyap sekali terhadap kebijakan pemerintah. Responnya kecil. Maka DPD RI harus ambil peran maksimal dengan berfokus pada kebijakan pemerintah pusat yang terkait dengan kepentingan pemerintahan daerah dan desa,” ungkap Profesor Siti Zuhro dalam rapat yang dipimpin Wakil Ketua Komite I DPD RI asal daerah pemilihan Aceh, Fachrul Razi. Hadir sejumlah anggota Komite I DPD RI termasuk

Ketua Komite I Dr. Agustin Teras Narang dan Wakil Ketua Dr. Abdul Kholik. Baik Profesor Djohermansyah maupun Profesor Siti Zuhro keduanya sepakat bahwa DPD RI dalam kondisi pandemi Covid-19 ini harus lebih maksimal dari DPR RI dalam merespon dampak pandemi Covid-19 di daerah. Keduanya meminta DPD RI harus hadir saat daerah terlihat kewalahan menghadapi pandemi ini. “Stop birokrasi yang bertele-tele dimasa pandemi Covid-19 ini, terutama di pemerintah daerah. DPD RI ingatkan Pemda soal ini”, tegas Profesor Djohermansyah yang juga pernah menjabat sebagai Direktur Jenderal Otonomi Daerah Kemendagri ini. Dari pandangan kedua narasumber tersebut, Komite I DPD RI memandang ada beberapa permasalahan yang menjadi catatan terkait dampak Pandemi Covid-19 terhadap Pemerintahan Daerah yang perlu mendapat perhatian, antara lain pentingnya memperkuat koordinasi dan sinergitas antara Pemerintah Pusat,

Gubernur, dan Bupati/Walikota. Sebagaimana disampaikan Fachrul Razi diakhir rapat, Komite I DPD RI melihat Gubernur dan Bupati/Walikota sejatinya memegang kendali penanganan Covid-19 dengan merangkap sebagai Ketua Satgas di daerah dan Presiden menjadi Ketua Satgas ditingkat pusat. “Presiden memegang kewenangan pemerintahan umum sebagaimana yang diatur dalam Undang-Undang 23/2014. Maka seperti masukan dari Profesor Jo, Presiden sesungguhnya menjadi panglima perang melawan wabah Covid 19 dengan memegang Jabatan Ketua Satgas”, tegasnya. Terkait keuangan daerah, permasalahan lainnya yang

disorot Komite I DPD RI berdasarkan masukan dari kedua narasumber adalah kapasitas fiskal daerah yang beragam dan tingkat ketergantungan terhadap Pusat menyebabkan tersedotnya anggaran daerah untuk alokasi penanggulangan Covid-19 termasuk alokasi dana untuk pelayanan publik dan pembangunan. Termasuk, adanya ancaman stabilitas daerah karena bertambahnya jumlah penduduk miskin dan pengangguran akibat dari merosotnya ekonomi. Dalam RDPU tersebut kedua narasumber dan Komite I DPD RI juga menyoroti halhal yang harus menjadi perhatian dalam memberikan pertimbangan terhadap penun-

MUI Minta Masyarakat Bersabar JAKARTA (Waspada): Masyarakat hendaknya menaati imbauan Pemerintah untuk tidak mudik ke kampung halaman di musim pandemi Covid 19. Semua itu untuk kebaikan bersama, baik untuk dirinya sendiri maupun untuk keselamatan keluarga dan orang lainnya. “Jakarta sudah dinyatakan Pemda DKI sebagai zona merah, artinya seluruh orang yang berada di wilayah DKI Jakarta masuk katagori Orang Dalam Pemantauan atau ODP, sehingga pergerakannya harus diawasi

agar dapat memutus mata rantai penyebarannya,” ujar Wakil Ketua Umum MUI, Zainut Tauhid Sa’adi dalam keterangan pers di Jakarta. Mudik ke kampung halaman dapat mempercepat proses penyebaran Covid 19, karena ada pergerakan manusia dari zona merah ke zona hijau, sehingga bisa membahayakan keselamatan jiwa masyarakat. Zainut kemudian menjelaskan bahwa Nabi Muhammad SAW pernah memberikan nasihat kepada kita umatnya. Bahwa,

Kemenag Kembali Layani Akad Nikah Di KUA JAKARTA (Waspada): Dirjen Bimas Islam Kementerian Agama, Kamaruddin Amin menyatakan pihaknya telah membuka kembali pelayanan akad nikah di Kantor Urusan Agama (KUA) setelah sempat dihentikan sejak tanggal 1 sampai 21 April 2020 akibat mewabahnya virus corona (Covid-19). Keputusan tersebut tertuang dalam Surat Edaran No P-004/DJ.III/Hk.00.7/04/2020 tentang Pengendalian Pelaksanaan Pelayanan Nikah di Masa Darurat Bencana Wabah Penyakit Akibat Covid-19.

“Pelaksanaan akad nikah sekarang kembali bisa diselenggarakan di KUA Kecamatan,” kata Kamaruddin dalam keterangan resminya, Jumat (24/4). Meski demikian, pelayanan akad nikah di KUA itu hanya diizinkan bagi calon pengantin yang telah mendaftar sampai dengan 23 April 2020. Sementara permohonan akad nikah didaftarkan setelah tanggal 23 April 2020 tidak dapat dilaksanakan sampai 29 Mei 2020. Kamaruddin lantas merinci Sistem Informasi Manajemen Nikah (Simkah) Ditjen Bimas Islam Kemenag yang mencatat

daan pelaksanaan pilkada serentak. Sorotan tajam diarahkan pada soal payung hukum apa yang perlu disiapkan; keselamatan petugas penyelenggara di lapangan; partisipasi masyarakat dalam pilkada mengingat fokus masyarakat adalah pada Pandemi Covid-19 bukan isuisu politik; tahapan teknis pilkada seperti pencocokan dan penelitian (coklit) data pemilih, kampanye, dan pemungutan suara, akan bertabrakan dengan protokol pencegahan Covid-19 atau yang dikenal dengan sebutan physical distancing; perubahan Daftar Pemilih khususnyabagipemilihpemula;masa jabatan Kepala Daerah, dan tentu saja soal anggaran. (j07)

ada 54.569 calon pengantin telah mendaftar hingga 23 April 2020. Sebagian dari mereka sudah melangsungkan akad nikah di KUA pada 22 dan 23 April 2020 lalu. Kamaruddin Amin mengingatkan bahwa pelaksanaan akad nikah di KUA harus menerapkan protokol kesehatan dalam pencegahan Covid-19. “Jika hal itu tidak dapat dipenuhi, KUA Kecamatan wajib menolak pelayanan. KUA Kecamatan juga wajib berkoordinasi dan bekerjasama dengan pihak terkait dan aparat keamanan untuk pengendalian pelaksa-

naan pelayanan akad nikah,” kata Kamaruddin. Kamaruddin juga menegaskan pelaksanaan akad nikah di KUA dibatasi sebanyak-banyaknya delapan pasang calon pengantin dalam satu hari. Hal itu bertujuan untuk menghindari kerumunan di KUA Kecamatan yang berdampak pada potensi penularan corona. “Jika permohonan akad nikah diajukan setelah kuota perhari terpenuhi (maksimal delapan pasang catin), KUA Kecamatan bisa menangguhkan pelaksanaan akad nikah tersebut di hari lain,” sambungnya. (cnni)

jika kalian mendengar wabah melanda suatu negeri, maka jangan kalian memasukinya. Dan jika kalian berada di daerah itu janganlah kalian keluar untuk lari darinya. Hadits tersebut diriwayatkan oleh Bukhari dan Muslim. Menilik nasihat Nabi Muhammad SAW itu, hendaknya semua pihak memiliki kesadaran bersama terhadap bahaya ancaman wabah Covid 19, dan memiliki tanggung jawab untuk mencegah penyebarannya. Sebab menurut Zainut, masalah ini tidak boleh hanya dibebankan kepada pemerintah semata, tetapi juga menjadi tanggung jawab kita bersama. Nabi Muhammad, juga memberikan kabar gembira bagi orang-orang yang mau bersabar dan tetap berada di tempat tinggalnya dengan balasan syahid kepadanya. Zainut kembali menyitir sebuah hadits yang diriwayatkan Bukhari dan Muslim. Nabi Muham-mad SAW bersabda, tidaklah seorang hamba yang dilanda wabah lalu ia menetap di kampungnya dengan penuh kesabaran dan mengetahui bahwa tidak akan menimpanya kecuali apa yang Allah SWT tetapkan, baginya pahala orang yang mati syahid. (dianw)

Tiga Musisi Gagas Arah Baru Musik Medan MUNGKIN kita sudah mengenal dan mengetahui kiprah dari Willy Erfan, Ira Marian dan Dede Cranium, ya mereka adalah masing-masing sebagai gitaris Mahameru Band, Vokalis IZI Band dan Gitaris Cranium, mereka merencanakan untuk melakukan sinergi dan kolaborasi antara 3 brand Wilfans Music (Willy Erfan), Medan Rock Anthem (Ira Marian) dan Medan Rock Radio (Dede). Wilfansmusic adalah Label Lokal Medan yang selama ini banyak membantu band-band serta solois Medan untuk merilis karyanya di dunia digital, Bandband seperti Mahameru, Mr Kick, Alinea, Bad Radio dan solois Jack Zie dll telah bekerjasa-

ma dan merilis karyanya melalui Wilfansmusic, dan ada juga solois asal Aceh yang dikontrak label nasional melalui Wilfansmusic. Sedangkan Medan Rock Anthem selama ini dikenal sebagai promotor pertunjukan musik rock di Medan, diperkuat oleh Medan Rock Radio yang merupakan radio online streaming yang dimiliki oleh Dede Cranium. Ketiganya sepakat dan satu visi dalam membangun dan memajukan industri musik di Medan, sehingga akan bekerja sama dan bersinergi dalam sebuah program berorientasi bisnis secara kontiniu. Apa dan bagaimana bentuk kerjasama tersebut nantinya akan di launching ke tengah-tengah masya-

rakat dalam beberapa waktu mendatang. Saat ini mereka sedang membahas dan menggodok produk serta program yang akan dibuat. Kerjasama ini diharapkan dapat menggelitik gairah scene musik kota Medan. Mereka menyebut kolaborasi ini sebagai “arah baru”, dengan niat untuk mengarahkan scene musik kota Medan ke arah yang lebih baik. Sinergi ini akan menjadi“paket lengkap” untuk membawa band-band kota Medan dan bahkan Sumatera untuk menuju industri musik Nasional, dimana Wilfans Music akan merilis karya-karya musisi Medan secara digital, dan menayangkan video klipnya di channel youtube wil-

fans music, sedangkan Medan Rock Anthem bertugas me-review, interview dan membahas scene musiknya, kemudian lagu tersebut akan masuk dalam playlist Medan Rock Radio. Ketika di temui di Kantor Medan Rock Anthem Jalan Laksana Setiabudi, Kamis 23 April 2020, Willy Erfan selaku owner dariWilfansmusic menjelaskan bahwa rencana sinergi dengan Medan Rock Anthem dan Medan Rock Radio merupakan sinergi arah baru bagi scene musik Medan, kemudian Ira Marian dan Dede menjelaskan bahwa band Medan dan musisi-musisi Medan sangat banyak yang memiliki karya lagu, selama ini karya-karya tersebut tidak dimaksi-

Mahershala Ali, Yuna Hingga DJ Khaled, Berpuasa Ramadhan SEJUMLAH selebritas internasional, mulai dari penyanyi asal MalaysiaYuna, supermodel Halima Aden, hingga aktor pemenang piala Oscar Mahershala Ali rupanya turut berpuasa di bulansuciRamadhan.Selainmereka, siapa saja figur hiburan dunia yang ikut berpuasa selama bulan Ramadhan? Berikut ulasannya. Yuna Penyanyi asal Malaysia,Yuna, membagikan pesan untuk umat Muslim yang melakukan puasa di bulan Ramadhan kali ini melalui unggahan di akun Instagram-nya, dikutip Jumat. Ia mengungkapkan, merasa cukup

senang karena akhirnya dapat berpuasa bersama keluarganya di kampung halaman, setelah tahun-tahun yang sibuk bagi penyanyi pernah berkolaborasi dengan Usher, Owl City, hingga Jay Park itu. “Jadi alhamdulillah agak gila bahwa dalam‘kegilaan’ ini, kami kembali ke rumah untuk menyambut Ramadhan dengan orang tua saya,” ujarnya. Ia berharap, penggemarnya dapat merasakan kebahagiaan yang sama dengannya merayakan bulan suci di rumah bersama keluargadanorang-orangterkasih. Mahershala Ali

(Ki-ka) Kolase Halima Aden, Mahershala Ali, danYuna-ant/instagram

Aktor film “Moonlight” (2016) dan “Green Book” (2018), Mahershala Ali dipuji sebagai pemenang Oscar Muslim pertama ketika ia meraih penghargaan Aktor Pendukung Terbaik Academy Awards, telah secara terbuka mendiskusikan perasaannya tentang menjadi seorang Muslim di Amerika. Dia masuk Islam pada tahun 2000, dan dia berpendapat bahwa topi beanie yang dia kenakan pada Academy Awards 2019 adalah topi tradisional Jinnah. Model berhijab pertama yang masuk ke IMG dan tampil gemilang di banyak runway internasional, Halima Aden, juga membagikan pesan mengenai RamadhandiakunInstagram-nya. “Ramadhan Mubarak teman dan keluargaku yang cantike&#ramadan2020,” tulisnya pada Jumat. DJ Khaled DJ Amerika-Palestina terbuka tentang imannya, pada 2019, berbagi pesan ‘Ramadhan Mubarak’ dan merilis video di mana ia memainkan adzan kepada putranya dan mengungkapkan bahwa dia berdoa dan membaca Al-Quran setiap hari. DJ Khaled mengatakan ia berpuasa ketika sedang berada dalam tur sekali pun. Namun, ia juga tak mengelak beberapa

kaliharustumbangkarenadehidrasi ketika melakukan pertunjukan. “Saya akan jujur, pada Ramadhan, saya akan berpuasa, dan kemudian saya mengalami dehidrasi dan harus pergi ke rumah sakit, karena saya bekerja sangat keras. Saya berusaha sekuat tenaga untuk memenuhi keyakinan dan betapa indahnya tujuan kita,” kata pembuat tembang “Wild Thoughts” itu, dikutip dari Harpers Bazaar Arabia. Iman yang lahir di Somalia telah berbicara di masa lalu tentang imannya sebagai Muslim hingga kesulitan untuk menyatukan karir modelingnya dengan agamanya. Ia juga meluangkan waktu untuk membagikan pesan ‘RamadhanKareem’denganpenggemarnya. “Semoga semangat Ramadhan mengangkat semangat kita dan membawa kita ke kedamaian, kesehatan & harmoni. #Ramadhan,” tulis Iman melalui akun Instagram-nya, Jumat. Mohamed Hadid Ayah dari Gigi dan Bella Hadid, Mohamed Hadid, merupakan seorang Palestina dan Muslim yang taat. Ia menyatakan bahwa ia berpuasa selama Ramadan. Dia juga menanamkan tradisi dan pemahaman Islam kepada anak-anaknya. (ant)

malkan di dalam jalur industri musik, karya-karya yang bagus tersebut tidak banyak dinikmati oleh penggemar musik Medan dan Nasional, untuk itu kami berencana untuk bisa membantu mereka ke jalur industri musik dengan menjual karyanya secara digital, dan mempromosikannya melalui jalurYoutube,IG,FB Media online dan juga Radio, sehingga mereka bisa mendapatkan paket lengkap dari mulai produksi, pemasaran hingga promosinya. Kami meminta dukungan semua musisi kota Medan agar rencana untuk membangun scene musik Medan kearah baru dengan masuk ke industri musik nasional ini bisa terealisasi. t. junaidi

WILLY Erfan, Ira Marian dan Dede Cranium

Hidup Idris Elba Berubah Setelah Terinfeksi Corona

SERIAL “Sailor Moon” (1995)--ant

127 Episode “Sailor Moon” Tayang Gratis ANIME “Sailor Moon” yang pernah hadir di stasiun televisi Indonesia pada tahun 1990-an diputar secara gratis di YouTube. Akan ada 10 episode akan ditayangkan setiap pekannya di channel Sailormoon-official. Total ada 127 episode atau sekira tiga musim yang tersedia sebelum akhir Juli. Dilansir The Verge, Jumat, perilisan gratis ini merupakan rangkaian dari peluncuran film dwilogi “Pretty Guardian Sailor Moon Eternal The Movie”. Bagian pertamanya tayang pada 11 September tahun ini di Jepang. Film tersebut diadaptasi dari serial anime musim keempat. Jika Anda sudah menyaksikan tiga musim pertamanya, maka akan lebih cepat mengikuti alur cerita pada film dwiloginya. Alasan utama dari penayangan serial “Sailor Moon” secara gratis dikarenakan adanya pandemi virus corona yang melanda dunia. Sailor Moon ingin menghadirkan tontonan gratis kepada semua orang yang berada di rumah. Kisah dari Usagi dan teman-temannya pertama kali tayang di Jepang pada tahun 1992. “Sailor Moon” juga hadir di Indonesia dan menjadi idola sebagian anak-anak 1990an.(ant)

IDRIS Elba menyebut jika hidup mereka telah berubah setelah tertular virus corona. Ia menyatakan pengalaman terinfeksi corona benar-benar meakutkan dan membuat gugup. “Kalian tahu, semua orang merasakan apa yang kita rasakan, itu semacam pergolakan total,” kata Elba dilansir The Hollywood Reporter. Aktor asal Inggris itu merasa mendapat pelajaran hidup yang berharga. Ia mengatakan pandemik seolah berfungsi sebagai pengingat bahwa dunia tidak berjalan sesuai dengan waktu yang manusiaperkirakan.“Sayapikirduniaharusmengambilkarantinaseminggu setiap tahunnya hanya untuk mengingat kali ini. Ingat satu sama lain. Saya benar-benar melakukannya,” ujar pemain film “Thor” itu. Elba dan sang istri, Sabrina Dhowre Elba mulai mendorong PBB untuk mengurangi dampak COVID-19 terhadap petani dan produsen makanan di daerah pedesaan. “Orang lupa bahwa 80 persen populasimiskintinggaldidaerahpedesaan.Apayangkamibenar-benar khawatirkansaatinidanmengapakamimeluncurkandonasiiniadalah untuk mengingatkan kalau orang-orang itu dilupakan,” kata Dhowre. Dalam peran barunya sebagai duta U.N Goodwill, Elba dan istrinya telahbergabungdenganDanaInternasionalPBBuntukpengembangan pertanian dan meluncurkan dana bantuan sebesar 40 juta dolar. Aktor tersebut percaya bahwa orang-orang di daerah pedesaan dan miskin cenderung lebih menderita dalam pandemi ini. “Jika kalian membayangkan berada di sebuah desa di mana tidak ada yang tahu nama desa atau populasi Anda, dan bahwa Anda tinggal di daerah kumuh di mana ada satu kamar dan enam dari Anda tinggal di dalamnya. Jarak sosial adalah sebuah lelucon,” ujar Elba. (ant)

AKTOR Idris Elba dan istri Sabrina Dhowre-ant/Shutterstock


A6

Tiga Truk Trailer Freeport Citilink Stop Sementara Penerbangan Reguler Dan Charter Domestik Jadi Sasaran Tembak KKB TIMIKA (Waspada): Tiga truk trailer pengangkut logistik PT Freeport Indonesia yang tengah melintas di Mile 60, Distrik Tembagapura pada Jumat pagi ditembak Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) hingga mengakibatkan kaca ketiga truk tersebut pecah. Kapolres Mimika AKBP IGG Era Adhinata di Timika, Jumat, membenarkan hal itu. “Kejadiannya sekitar pukul 09.40WIT bertempat di Mile 60 dekat Pos

Pengamanan dan area RPU 47, Distrik Tembagapura. Tidak ada korban dalam kejadian itu, hanya saja ketiga truk trailer itu kacanya pecah terkena tembakan,” kata AKBP Era Adhinata. Ketiga truk trailer yang tertembak dan mengalami pecah kaca yaitu truk bernomor lambung 1236, truk bernomor lambung 894, dan truk bernomor lambung 1026. Terhadap kejadian itu, sekitar pukul 10.20WIT tim pengawalan dari Brimob

Satgas Amole yang berada di bagian belakang konvoi truk kemudian memberikan bantuan terhadap personel yang berada di RPU 46 dengan melakukan tembakan balasan ke arah KKB yang melakukan penyerangan terhadap Pos Pengamanan TNI di Mile 60. Berdasarkan penyelidikan di lapangan, demikian Kapolres Mimika, pelaku penembakan yang kerap terjadi di wilayah dataran tinggi dan dataran ren-

dah Mimika dalam beberapa bulan belakangan yaitu KKB yang berdatangan ke wilayah Distrik Tembagapura dipimpin Lekagak Telenggeng. Lekagak Telenggeng sendiri diketahui merupakan pimpinan KKB Yambi yang bermarkas di Kabupaten Puncak Jaya. “Sampai saat ini aparat TNI dan Polri masihterusmelakukanpengejaran terhadapkelompokkriminalyang melakukanpenembakantersebut,” kata AKBP Era Adhinata.(ant)

DELISERDANG (Waspada): Maskapai Citilink menghentikan sementara penerbangan reguler dan charter penumpang untuk rute domestik mulai 24 April 2020pukul10:00hingga31Mei2020. Pemberhentian sementara ini dilakukan dalam rangka mendukung Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 25 Tahun 2020 tentang Pengendalian Transportasi Selama Masa Mudik Idul Fitri 1441 H dalam rangka Pencegahan Penyebaran virus Corona (COVID-19) pada 23 April 2020.

Adapun pemberhentian penerbangan sementara,24 April 2020 pukul 10:00WIB ini dilakukan berdasarkan hasil koordinasi secara intensif bersama stakeholders setempat serta mempertimbangkan pergerakan rotasi pesawat agar proses pemberhentian penerbangan sementara ini dapat berjalan secara kondusif dengan menyesuaikan kondisi saat ini. “Pemberhentian sementara ini dilakukan sebagai bentuk dukungan penuh maskapai terhadap upaya Pemerintah Indonesia dalam pen-

cegahan penyebaran COVID19,” kata Direktur Utama Citilink Juliandra, Jumat (24/4). Namun demikian, Citilink masih beroperasi untuk melaksanakan pengangkutan logistik melalui kargo yang dilaksanakan sesuai dengan ketentuan yang berlaku. “Citilink akan terus memantau terkait situasi dan kondisi mengenai pandemi COVID-19 dan akan terus melakukan langkah-langkah antisipasi untuk mencegah meluasnya penyebaran COVID 19,” tambahnya. Citilink akan memprioritas-

kan penanganan bagi penumpang yang terdampak, dengan memberlakukan kebijakan refund maupun re-schedule sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Bagi penumpang yang membeli tiket melalui travel agen agar dapatmenghubungitravelagenterkait. “Sedangkan untuk pembelian melalui website Citilink dapat menghubungi call center di 0804 1 080808 untuk pengajuan reschedule atau email direfund@citilink.co.id untuk pengajuan refund,” jelasnya. (m29/B)


WASPADA Sabtu 25 April 2020

Perpani, PBSI Dukung Penundaan PON JAKARTA (Waspada): Pengurus Besar Persatuan Panahan Seluruh Indonesia (PP Perpani) mendukung keputusan pemerintah yang menunda pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua 2020.

Antara

SEJUMLAH atlet panahan saat sesi latihan. PP Perpani mendukung penundaan PON 2020.

Seperti disampaikan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali, Presiden Joko Widodo telah memutuskan untuk menunda pelaksanaan PON dari yang semula dijadwalkan pada Oktober 2020 menjadi Oktober 2021. “Dengan penundaan PON Papua ke Oktober 2021, PB Perpani mendukung sepenuhnya kebijakan dan keputusan pemerintah,” ujar Sekjen PB Perpani Nyak Amir, Jumat (24/4). Menurut Amir, banyak kendala akan dihadapi jika pesta olahraga nasional tersebut tetap dilangsungkan pada tahun ini, di antaranya berkaitan dengan persiapan panitia penyelenggara. Sebelum adanya keputusan penundaan PON, Perpani telah membentuk kepanitiaan serta meninjau persiapan lapangan panahan di Papua sebagai bentuk asistensi teknik kepada PB PON. Dengan adanya penundaan

PBSI Ajukan Pembatalan Indonesia Masters JAKARTA (Waspada): PP PBSI resmi mengajukan pembatalan turnamen bulutangkis level Super 100 Indonesia Masters 2020 yang rencananya diselenggarakan pada 29 September hingga 4 Oktober 2020 kepada federasi badminton dunia (BWF). “Karena wabah Covid-19 melanda Indonesia, jadi mau tidak mau kami harus fokus pada satu turnamen saja tahun ini dan kami ingin fokus pada Indonesia Open 2020 yang merupakan turnamen level Super 1000,” kata Sekjen PBSI Achmad Budiharto (foto), Kamis (23/4). Dia menuturkan jadwal penyelenggaraan Indonesia Open tahun ini juga sudah diundur, yaitu dari semula 16 hingga 21 Juni 2020 untuk waktu yang belum ditentukan. “Sampai dengan saat ini, kami masih menunggu pengumuman resmi dari BWF mengenai kepastian waktu penyelenggaraan Indonesia Open,” tutur Budi. Selain Indonesia Masters, dia mengatakan turnamen Vic-

tor Exist Jakarta Open (VEJO) Junior International Series 2020 yang rencananya dilangsungkan dari 8 sampai 13 September 2020 juga dipastikan batal. Kemudian,dua turnamen lainnya juga belum ada kepastian waktu penyelenggaraannya, yaitu turnamen Pembangunan Jaya Raya Junior Grand Prix 2020 pada 18 sampai 23 Agustus 2020 dan Indonesia International Challenge 2020 mulai 20 hingga 25 Oktober 2020. Menurut Budi, hingga kini BWF masih belum bisa memastikan apakah seluruh turnamen bulutangkis bisa kembali berjalan normal mengingat kondisi dunia yang masih belum aman dari wabah Covid-19. “UntukVEJO sudah dipastikan batal. Turnamen Jaya Raya Junior GP juga masih belum tahu kepastiannya. Turnamen Indonesia International Challenge ada kemungkinan ikut dibatalkan, nanti akan didiskusikan lebih lanjut,” ungkap Budi. Bebas Covid-19 Sebelumnya, melalui hasil

rapid test kedua yang dilakukan PP PBSI pada Rabu menunjukkan para atlet, pelatih, dan pengurus yang berada di Pelatnas Bulutangkis Cipayung dinyatakan negatif Covid-19. “Sebagai bagian dari pemantauan kesehatan atlet selama karantina tertutup di Pelatnas, kami melakukan rapid test kedua dan Alhamdulillah hasilnya semua negatif,” tambah Budiharto. Tim Pelatnas telah mengikuti rapid test pertama pada akhir Maret 2020. Dalam uji pertama itu semua atlet dan pelatih dinyatakan negatif Covid-19. PP PBSI memutuskan tetap memusatkan atlet-atletnya di Pelatnas dengan karantina tertutup sepanjang pandemi virus corona untuk menjaga keselamatan para atlet, terutama dari aspek kebugaran fisik. Selama menjalani karantina tertutup, para atlet hanya mengikuti latihan kebugaran ringan untuk menjaga kondisi, serta menjaga permainan mereka tidak hilang ritmenya.

PBSI

“Atlet tetap ada di Pelatnas, memang pada dasarnya mereka diamankan di Pelatnas. Di Pelatnas mereka bisa lebih terjaga kesehatannya supaya tidak terpapar virus. Dari mereka sendiri memang merasa lebih aman jika berada di Pelatnas saja,” ujar Budiharto. Meskipun hasil rapid test kedua juga menunjukkan hasil yang baik, Budiharto mengimbau seluruh anggota Pelatnas untuk tetap menjaga kesehatan dan mematuhi ketentuan menjaga jarak yang telah ditetapkan pemerintah selama Covid-19 masih mewabah. (m42/ant)

PSSI Berharap PD U-20 Sesuai Jadwal JAKARTA (Waspada): Pelaksana Tugas Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi (foto), berharap Piala Dunia U-20 pada tahun 2021 berjalan sesuai jadwal meski dunia tengah dilanda pandemi virus corona (Covid19). “Kami berharap Piala Dunia U-20 tahun 2021 tetap berlanjut sesuai jadwal yang ada. PSSI terus melakukan persiapan,” kata Yunus dalam laman resmi PSSI, Kamis (23/4). Menurut anggota Komite Eksekutif PSSI itu, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan terus menjalin komunikasi dengan FIFA dan pemerintah soal Piala Dunia U-20 yang dijadwalkan berlangsung pada 24 Mei-12 Juni 2021. Selain itu, pada FebruariMaret 2020, Iriawan juga sudah meninjau seluruh kandidat stadion Piala Dunia U-20 di Indonesia, namun persiapan Piala Dunia U-20 tahun depan tersebut terhambat pandemi

Covid-19. “Saat ini persiapaan fisik untuk venue Piala Dunia U-20 2021 dihentikan karena pandemi virus corona. Namun, proses administrasi tetap berlanjut. Ketum PSSI mengimbau untuk mengikuti protokoler pemerintah demi kesehatan dan keselamatan yang menjadi tujuan utama saat ini. Kami berharap pandemi virus corona ini cepat berlalu dan aktivitas dapat berlangsung normal kembali,” kata dia. Berkaitan dengan penunjukannya sebagai Plt Sekjen PSSI sejak 20 April lalu, Yunus Nusi sudah mendapat tugas dari Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan. Tugas pertama pria asal Gorontalo ini ialah terkait administrasi. Tugas Sekjen PSSI akan diembanYunus hingga pemilihan Sekjen baru. Adapun kursi Sekjen PSSI sebelumnya kosong lantaran Ratu Tisha Destria resign. “Pertama pembenahan dan

Antara

penyempurnaan administrasi kesekjenan. Ini menjadi fokus kita. Mudah-mudahan ke depan hal-hal yang menyangkut administratif yang memang menjadi tugas utama Sekjen,” ujar Yunus. “Itu yang akan kami benahi serta pengendalian struktur dan staf di kesekjenan PSSI,” kata pria yang juga menjabat sebagai anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI ini. Yunus juga menegaskan bahwa tugas Sekjen itu ialah di internal PSSI. Oleh sebab itu, ia harus lebih maksimal menye-

lesaikan tugas-tugas administrasi kesekjenan. “Tugas-tugas eksternal atau tugas ke luar itu tugas utama Ketum dan beliau sudah mengarahkan saya demikian. Jadi di PSSI, tugas dan fungsi kesekjenan lebih kepada penyelesaian tugas-tugas administrasi kesekjenan yang ada di internal. Bertemu Presiden, Menteri, AFC, FIFA, dan lain-lain, Sekjen itu hanya mendampingi Ketum dan Exco. Tugas-tugas Sekjen juga melaksanakan apa yang menjadi keputusan Exco dan arahan Ketum,” tuturnya. “Jadi tugas dan fungsi utama Sekjen berada di dalam pengendalian admistrasi kesekjenan di internal, mensirkuler semua urusan-urusan administrasi, dan tentu melakukan komunikasi internal itu pun sebatas adminitrasi dengan anggota PSSI seperti klub Liga 1, Liga 2, Liga 3, Asprov, Asosiasi Sepakbola, serta organisasi yang berafiliasi dengan PSSI,” imbuhnya. (m42/bc)

Bagus Kahfi Tetap Bertahan Di Inggris JAKARTA (Waspada): Ketika rekan-rekannya di Garuda Select kembali ke Indonesia saat pandemi virus corona menyerang Inggris, Bagus Kahfi (foto kanan) terpaksa tetap bertahan di Negeri Ratu Elizabeth. Penyerang berusia 18 tahun itu harus melakukan terapi untuk menyembuhkan cederanya. Musibah menimpa Bagus Kahfi ketika memperkuat Garuda Select melawan Reading U18 pada rangkaian ujicoba di Birmingham, 3 Maret 2020. Saat berduel dengan pemain lawan, pemain Barito Putera ini salah tumpuan sehingga mengakibatkan cedera pergelangan kaki dan pergeseran ligamen. Bagus Kahfi pun harus naik meja operasi. Dibutuhkan waktu hingga delapan bulan untuk memulihkan cedera striker Timnas Indonesia U-19 ini. Pada akhir Maret lalu, skuad Garuda Select pergi meninggalkan Birmingham untuk kembali ke Tanah Air. Bagus Kahfi tidak ikut dalam rombongan bersama Brylian Aldama dan David Maulana. Ketiganya tetap berada di Inggris, namun hijrah ke Derby, lokasi yang lebih aman dari serangan Covid-19. “Saya sekarang di Derby. Di

Molatv

sini, saya banyak berada di rumah dan tidak ke mana-mana, sebab jauh dari pusat kota. Di sini tidak banyak ada orang juga. Saat di Birmingham, sekitar 40an orang terinfeksi virus corona,” kata Bagus Kahfi dikutip dari wawancaranya dengan Jebreeet Media TV di YouTube, Jumat (24/4). “Saya berencana bertahan di sini sampai sembuh. Nanti kalau sudah pulih, baru pulang ke Indonesia. Tim medis Garuda

Select juga menyarankan saya untuk menyembuhkan cedera di sini,” ucap Bagus Kahfi. Bagus, Brylian, dan David, pun terpaksa melewati momen Ramadhan di Indonesia dan merayakan lebaran di Inggris. “Saya sudah mengambil risiko dengan bertahan di sini. Khawatir kalau pulang ke Indonesia malah bisa jadi carrier. Tak masalah lebaran tak pulang ke Indonesia. Toh, orang tua sudah mengizinkan,” tambah.

“Kalau rindu dengan keluarga, sudah pasti. Tapi, kami masih bisa berkomunikasi. Misalnya melalui video call atau sambungan telepon. Saya juga terkadang menghubungi keluarga lebih dulu,” kata saudara laki-laki dari bek sayap kanan Garuda Select, Bagas Kaffa ini. Andai saja virus corona tidak meluas di Inggris dan cedera parah tidak mengintainya, Bagus Kahfi sudah pasti bakal merasakan pengalaman yang tidak terlupakan. Katanya, Garuda Select direncanakan akan bertanding melawan klub-klub besar di Inggris setelah menghadapi Reading U-18. “Setelah melawan Reading U-18, kami direncanakan melawan klub besar. Sayang sekali tidak bisa melawan mereka. Padahal kesempatan langka dan luar biasa. Kami juga akan bermain di stadion mereka. Adanya virus corona ini membuat skuad Garuda Select pulang lebih cepat. Jadi semua kegiatan dibatalkan dan sangat disayangkan,” imbuh Bagus Kahfi. Mengenai cederanya, Bagus Kahfi optimistis dapat pulih dari perkiraan. “Semoga saja bisa lebih cepat dari perkiraan delapan bulan,” tuturnya. (m42/bc)

tersebut, Perpani mengimbau kepada pengurus panahan di daerah untuk mengatur kembali Pelatda. Terlebih, waktu persiapan yang panjang akan dimaksimalkan untuk SEA Games serta Asian Games 2022. “Harus memanfaatkan waktu panjang ini untuk lebih kuat berlatih, sehingga dapat memberikan penampilan terbaiknya.

Juga dikarenakan selain PON di 2021, kita juga mempersiapkan Olimpiade dan SEA Games serta Asian Games 2022,” kata dia. Selain Perpani, Pengurus Pusat Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) juga menyambut baik langkah yang telah diambil pemerintah untuk menunda penyelenggaraan PON. “Secara prinsip, kami sangat mendukung keputusan pemerintah untuk menunda PON tahun ini mengingat situasi negeri yang masih dilanda wabah Covid-19,” kata Sekjen PBSI, Achmad Budiharto. Menurut dia, banyak ken-

dala yang akan dihadapi jika pesta olahraga nasional ini tetap dilangsungkan tahun ini, di antaranya berkaitan dengan persiapan panitia penyelenggara. “Apalagi mengenai persiapan logistik dan lain-lain, sudah pasti panitia akan kesulitan jika PON tetap dilaksanakan sesuai jadwal. Jadi memang sebaiknya ditunda saja,” ujar Budi. Dia juga menilai akan ada kendala dari atlet dalam mempersiapkan diri menjelang PON. Sedangkan di satu sisi, bagi atlet, PON merupakan ajang olahraga yang bertujuan meraih prestasi sehingga membutuhkan per-

siapan yang baik. Dia mengungkapkan saat ini atlet-atlet bulutangkis hanya menjalani latihan kebugaran ringan sampai waktu yang belum ditentukan karena program latihan belum kembali normal. Pihaknya mengkhawatirkan kondisi itu bakal memengaruhi penampila atlet saat bertanding. “Wabah Covid-19 yang melanda negeri ini tentu membuat persiapan atlet tidak bisa maksimal. Jadi kalau PON tetap dipaksakan berlangsung tahun ini, hasilnya tidak akan sesuai dengan harapan dari pemerintah,” tutup Budi. (m42/ant)

Olahraga Dapat Melemahkan Kekuatan Ummat SELAMA bulan Ramadhan, para pakar kesehatan menyatakan, bahwa tidak ada masalah jika seseorang yang melaksanakan ibadah puasa untuk terus berolahraga, meskipun porsinya (terutama saat latihan) diturunkan dari biasanya. Hal ini tentu bisa dimaklumi, karena pada dasarnya, olahraga juga merupakan salah satu dari usaha menjaga kebugaran rohani jasmani dalam pengertian kesehatan. Namun ada hal menarik ketika siapa pun (terutama seorang Muslim atau Muslimah) yang punya kesempatan membaca buku tulisan karya Prof. DR. Awadl Manshur, seorang pakar Islam dari Yordania yang menulis sebuah makalah dengan judul “At-Tilfiziyyun Bainal Manaafi’ wal Adzroor” (diterjemahkan M. Sofwan Al-Jauhari dengan judul “Televisi Manfaat dan Mudarat”). Tak heran jika pemain sepakbola atau bola basket yang beragama Islam dan dalam kompetisi di Amerika Serikat atau Eropa seperti Ozil (pemain Jerman), Moh. Salah (Liverpool/ Inggris) selalu puasa dalam pertandingan. DR. Manshur menulis, bahwa kegiatan olahraga (terutama tentunya di saat Ramadhan –ed) sangat bermanfaat untuk kesehatan jasmani maupun rohani. Namun demikian, akan berubah menjadi tidak baik, jika kegiatan olahraga dibarengi dengan kegiatan ihtilath, yakni bercampurnya lelaki dan wanita yang bukan muhrim dalam suatu kegiatan. Ada banyak kegiatan olahraga yang dapat disaksikan di layar televisi, penuh dengan ihtilath yang menonjolkan wanitanya, baik sebagai pelaku utama, maupun sekadar difungsikan sebagai bumbu atau obyek pelengkap, agar menjadi tontonan yang menarik. Akibatnya banyak wanita Muslimah yang tergelitik untuk tambil dalam aktivitas olahraga yang berbau ihtilath tersebut, lantaran ingin disanjung, ingin mengorbit, ingin terkernal dan atau sekadar ingin tampil di layar kaca tanpa mempedulikan halal dan haramnya secara agama. Dr. Awald menulis buku itu di tahun 1987, sehingga jika kita menyaksikan tayangan televisi saat ini, mungkin saja Sang Profesor Arab tersebut semakin “pusing dan marah besar”,

karena bisa menyaksikan secara terbuka atlet wanita dengan pakaian minim bertarung saling pukul, tendang, banting atau bergelut dalam berbagai cabor seperti tinju, gulat, tarung bebas dengan berbagai nama dan lainlain cabang olahraga lagi. Kolom Olahraga Sudah tentu ditinjau dari Eddi Elison sudut Islam, jika sampai dilakukan di bulan Ramadhan, aktivitas itu “haram” hukumnya, bisa disebut khamar. Bukan saja yang melakukan aktivitas ihtilath tersebut (apalagi bila seorang Muslimah) dapat digolongkan sebagai person yang berdosa, tapi bagi yang menyaksikannya pun bisa termasuk ghoddul bashor, yakni sengaja tidak memelihara pandangannya, padahal seorang Muslim atau Muslimah telah diperintahkan oleh Allah SWT untuk selalu menahan pandangannya dari berbagai hal yang diharamkan. Ada lagi hal menarik yang ditulis Prof. Awald, yakni yang terkait dengan konsentrasi dan kegiatan penuh terhadap olahraga, terutama yang sudah mendunia adalah cabor sepakbola. Ia mengeritik tajam kebijakan “mati-matian” berbagai pihak yang mengonsentrasikan penuh aktivitas olahraga, terutama jika di Indonesia (kita sebut saja sepakbola), karena aktivitas berlebihan dapat melahirkan “fanatisme buta” yang dapat mengundang berbagai kejahatan. Bahkan juga banyak kenyataan, karena hanya memikirkan dan melakukan sesuatu hanya untuk sepakbola, tugas lain tersisihkan, terutama kegiatan demi kepentingan ummat. Dibanding fatwa MUI tentang olahraga, jelas pendapat Dr. Awald tersebut sangat keras dan mungkin saja bisa disebut ekstrim. Namun demikian, bagi ummat Islam, terutama siapa pun yang mengaku olahragawan sejati, nilai tulisan bernuansa kritik tajam tersebut, tidak dapat diabaikan begitu saja. Betapa pun dapat dijadikan pegangan, terutama di saat melaksanakan puasa bagi setiap olahragawan. *

Kejuaraan Atletik Eropa Dibatalkan JAKARTA (Waspada): Kejuaraan Atletik Eropa 2020 yang sedianya digelar pada 25-30 Agustus di Paris, Prancis, resmi dibatalkan oleh panitia penyelenggara sebagai ajang olahraga berikutnya yang terdampak pandemi Covid-19. “Keputusan pembatalan didasarkan pandemi virus corona yang masih berlangsung dan risiko yang ditimbulkan situasi ini, yang tak bisa dikendalikan, serta pelarangan kerumunan massa di Prancis,” demikian pernyataan Badan Atletik Eropa, Jumat (24/4). Menurut pernyataan tersebut, pihak Federasi Atletik Prancis sudah mengeluarkan laporan dari komisi medis mereka yang mengevaluasi risiko bagi penonton dan petugas jika kejuaraan tetap dilangsungkan. “Kami sebelumnya berharap bisa memberikan tujuan bagi para atlet Eropa untuk tampil di sebuah ajang akbar pada akhir musim panas,” kata Presiden Interim Badan Atletik Eropa, Dobromir Karamarinov.

AFP

PARA sprinter dunia, diantaranya juara dunia lari asal AS Usain Bolt (kanan) memacu kecepatan menjelang garis finis dalam satu kejuaraan atletik. “Sayangnya, hari ini panitia penyelenggara lokal dan federasi atletik Prancis menginfokan setelah berdiskusi dengan berbagai otoritas berwenang di Prancis, mereka tidak bisa melanjutkan

penyelenggaraan pada akhir Agustus,” ujarnya menambahkan. Kejuaraan Atletik Eropa jadi ajang olahraga berikutnya yang terdampak pandemi Covid-19,

setelah sebelumnya Euro 2020 dan Copa America 2020 juga diundur setahun, lantas disusul Olimpiade Tokyo 2020 yang juga diundur menjadi tahun depan. (m42/ant/rtr)

Dirut LIB Bantah Tuduhan Nepotisme Antara

JAKARTA (Waspada): Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Cucu Somantri membantah tuduhan nepotisme di dalam tubuh operator kompetisi sepakbola di Indonesia itu. Beberapa hari terakhir ramai dibicarakan tentang status anak kandung Cucu yang masuk struktur organisasi LIB. Cucu menegaskan anaknya yang bernama Pradana Aditya Wicaksana tidak bakal menjabat posisi General Manager di PT LIB. “Saya pastikan anak saya tidak akan di LIB. Kemudian saya akan menghadap Ketua Umum PSSI untuk menjelaskan hal ini agar tidak terjadi kisruh,” ucap Cucu dalam rilis resmi LIB, Jumat (24/4).

Lewat penegasan tersebut, Cucu berharap bisa membuat semua pihak fokus dan kompak untuk membangun perkembangan sepakbola nasional. Ia juga memohon doa supaya sepakbola Indonesia semakin solid dan maju ke depannya. Lebih lanjut, Cucu menjelaskan bahwa struktur organisasi LIB yang tersebar adalah paket restruktur yang diajukan staf kepada dirinya. “Di dalamnya ada nama dan posisi baru seperti GM. Itu belum resmi karena harus dirapatkandahuludengansemuadireksi dan Komisaris LIB,” jelasnya. Cucu mengakui sampai saat ini rapat khusus dengan semua perwakilan Direksi dan Komisaris LIB membahas struktur organisasi tersebut belum terlaksana. Salah satu penyebabnya adalah situasi Jakarta yang sedang dalam kondisi terbatas

dalam melakukan aktivitas karena wabah virus corona. “Perlu diketahui, dalam beberapa pekan terakhir semuanya disibukkan dengan adanya pandemi Corona yang memengaruhi semua lini. Termasuk sepakbola dengan beragam kompetisinya,” bebernya. “Kami ikut prihatin dan melaksanakan anjuran pemerintah untuk menerapkan work from home di kantor LIB. Hal itu membuat sampai saat ini SK yang sah terkait struktur organisasi LIB, belum ada,” ujarnya. Sebelumnya, Direktur Bisnis PT LIB Rudy Kangdra menyebut Pradana Aditya menduduki jabatan General Manager LIB sejak 3 Maret 2020. Hal itu, kata Rudy, ada dalam surat elektronik sirkular struktur kepengurusan yang ditandatangani Cucu. Menurut dia, Pradana ditunjuk langsung oleh Cucu dan posisinya berada di

atas para Direktur LIB yang ditunjuk rapat umum pemegang saham (RUPS). “Benar, menjabat sejak 3 Maret 2020. Kami menerima surat elektronik sirkular struktur kepengurusan yang ditandatangani oleh Pak Cucu,” ujar Rudy kata itu. Rudy melanjutkan, posisi Pradana sebagai GM berada di atas para Direktur LIB. Berdasarkan struktur organisasi LIB, nama Pradana Aditya berada persis di bawah ayahnya Cucu Somantri selaku Dirut. Selaku GM, Pradana bertanggungjawab langsung ke direktur utama. Meski demikian, Rudy memastikan bahwa penunjukan Pradana tidak diputuskan dalam rapat umum pemegang saham (RUPS). “Ditetapkan langsung oleh Pak Cucu. Posisi GM ini berada di atas direktur yang dipilih dan ditetapkan oleh RUPS,” kata Rudy. (m42/ant)

Kemenpora Gelar Lomba Senam #Dirumahaja JAKARTA (Waspada): Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) mengadakan lomba senam sebagai upaya untuk menambah semangat masyarakat agar tetap aktif berolahraga, meski menjalani praktik isolasi diri selama pandemi Covid-19. Dilansir laman resmi Kemenpora, Jumat (24/4), lomba yang bertajuk Lomba Senam Stay at Home (SAH) itu dibuka selama periode 1 Mei hingga 2

Agustus. Terdapat dua kategori lomba, yakni individu dan keluarga maksimal tiga orang perebutkan total hadiah Rp100 juta. “Semua melalui online, jadi tidak langsung. Siapa yang paling kreatif. Dua minggu bisa ada pemenangnya 10 orang. Intinya kreativitas senam dari rumah, paling durasi dua menit itu bisa diulang-ulang dengan lagu yang cocok juga,” kata Menpora Zainudin Amali.

Untuk mengikuti lomba tersebut, masyarakat hanya perlu menirukan dan mendokumentasikan gerakan senam yang sudah dipublikasikan di sosial media Kemenpora, baik itu Instagram, Facebook, maupun Youtube. Kemudian, video tersebut diunggah lewat salah satu akun sosial medianya masing-masing. Untuk menarik minat olahraga di rumah, lomba ini menyediakan hadiah yang akan

diumumkan setiap dua pekan. Kemenpora akan memilih 10 video terbaik pada setiap periode lomba. Para pemenang berhak mendapat uang tunai Rp750 ribu per individu atau keluarga. Pengumuman juara di babak grand final akan diumumkan pada perayaan HUT ke-75 RI pada 17 Agustus 2020. Para pemenang berhak mendapatkan uang tunai Rp1.375.000. (m42/ant)


WASPADA

A8

Sabtu 25 April 2020

Giliran Wali Kota Liverpool Minta Usut LONDON (Waspada): Setelah Wali Kota Madrid, kini giliran Wali Kota Liverpool Steve Rotherham meminta pengusutan independen terhadap dampak laga leg2 babak 16 besar Liga Champions antara Liverpool kontra Atletico Madrid. Sebab laga yang dimenangkan El Atleti dengan skor 2-3 pada 11 Maret di Stadion Anfield tersebut, dicurigai sebagai penyebab terjadinya penularan wabah virus corona di Kota Liverpool. “Jika orang-orang terpapar virus corona sebagai dampak langsung ajang olahraga yang kami yakini, seharusnya itu tidak berlangsung. Itu sebuah skandal,” ujar Rotherham, seperti dikutip dari BBC Sport, Jumat (24/4). Kota Liverpool hingga kemarin memiliki tingkat kematian akibat Covid-19 yang cukup tinggi lebih dari 250 jiwa. Rotherham menilai hal itu mungkin berkaitan dengan pertandingan yang turut disaksikan langsung ribuan

suporter Atletico yang datang dari Spanyol. Saat duel digelar, Kota Madrid sudah menjadi salah satu episentrum persebaran Covid19. Tetapi sedikitnya 3.000 fans Los Rojiblancos hadir di Anfield untuk mendukung perjuangan Jan Oblak cs, sebelum Inggris menerapkan karantina wilayah 10 hari berselang. “Itu bukan saja menempatkan mereka dalam bahaya, tetapi juga para staf NHS (pelayan kesehatan Inggris) dan keluarga orang-orang yang mungkin terpapar,” sesal Rotherham. Sorotan diarahkan ke laga itu sebagai salah satu pemicu ledakan kasus positif Covid-19 di Inggris. Tetapi Pemerintah Inggris bersikeras ketika izin pertandingan dikeluarkan, me-

reka sudah melakukannya berdasar pendampingan saintifik. “Dalam setiap tahapan krisis ini, kami selalu dipandu tinjauan saintifik dan mengambil keputusan yang tepat pada saat itu,” jelas Rishi Sunak, Menteri Keuangan Inggris. “Terkadang ada kebijakan keliru diambil pada waktu yang salah, pertimbangannya keberlanjutan dan sebagainya. Di semua kebijakan ini kami selalu didampingi tinjauan sains untuk keputusan yang tepat di waktu yang tepat, saya meyakini itu,” tambah Sunak. Selain laga Liverpool kontra Atletico Madrid, festival pacuan kuda Cheltenham pada 10-13 Maret juga dicuragai menjadi mata rantai penyebaran virus corona di Negeri Ratu Elizabeth II. “Akan menarik untuk mengetahui di masa mendatang setelah semua tinjauan sains dilakukan demi memastikan keterkaitan antara virus yang menyebar di Liverpool dan virus yang ada di Spanyol,” ucap Ange-

la McLean, Deputi Penasihat Saintifik Inggris. Pekan laluWali Kota Madrid Jose Luis Martinez-Almeida menyebutkan keputusan mengizinkan pendukung Atletico pergi ke Anfield merupakan kesalahan, padahal waktu itu pandemi virus corona tengah merajalela di Negeri Matador. “Tak masuk akal 3.000 pendukung Atletico saat itu dibolehkan pergi ke Anfield. Itu keliru,” kecam Martinez-Almeida. “Sejak hari sebelum pertandingan itu, Pemerintah Daerah dan Dewan Kota Madrid sudah mengadopsi langkah-langkah penting dalam mengurangi kerumunan manusia,” katanya menambahkan. Pada hari pertandingan itu digelar, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) sudah menyatakan wabah virus corona sebagai pandemi. Saat yang sama sekolah-sekolah di Madrid telah ditutup, sedangkan kerumunan lebih dari 1.000 orang sudah dilarang. (m15/bbc/rtr)

Klub Senang UEFA Segerakan Dana Kompensasi Rp1,17 T

UEFA

NYON, Swiss (Waspada): Andrea Agnelli (foto kanan) selaku Ketua Asosiasi Klub Eropa (ECA) senang dengan kebijakan Badan Sepakbola Eropa (UEFA) membagikan hak kompensasi klub-klub anggotanya lebih awal dari biasanya. Nilai dana yang segera dicarikan UEFA diketuai Aleksander Ceferin (foto kiri) itu mencapai 70 juta euro atau sekira Rp1,17 triliun, guna meringankan dampak pandemi Covid-19 terhadap kelangsungan sepakbola. Uang kompensasi itu seharusnya menjadi hak klub-klub yang pemainnya tampil di tim nasional pada fase kualifikasi

Piala Eropa 2020 yang terpaksa diundur setahun akibat pandemi virus corona yang bermula dari KotaWuhan di China. “Betapa mendesaknya penyuntikan modal bagi keuangan klub-klub. Ini sebagai hasil kerja sama ECA dan UEFA dalam menjamin klub-klub di masa penuh ancaman ini,” tutur Agnelli, seperti dilansir Reuters, Jumat (24/4). Dana kompensasi itu sedianya dibagikan selepas proses kualifikasi rampung dengan fase playoff bergulir Maret lalu. Tetapi pandemi membuat pertandingan ditunda dan UEFA memilih membagikan uangnya lebih awal demi memastikan kas klub tetap berputar di tengah

wabah corona. Sekira 50 juta euro atau setara Rp837,9 miliar dibagikan untuk klub-klub yang pemainnya membela 39 timnas yang tidak terlibat hingga babak playoff. Sebanyak 17,7 juta euro (setara Rp296,5 miliar) kepada klub-klub yang pemainnya membela 16 timnas yang lolos. UEFA masih berkewajiban menunaikan hak kompensasi sebesar 2,7 juta euro (setara Rp45,2 miliar) yang akan dikirimkan setelah babak playoff rampung digelar “Di masa sesulit ini ada banyak klub yang menghadapi kesulitan keuangan, terutama dalam menjaga perputaran kas. Sudah menjadi tugas kami untuk memastikan hak kompensasi mereka diterima secepatnya,” klaim Ceferin. UEFA juga mulai bersikap lunak dan mengizinkan kompetisi liga serta piala domestik negara-negara anggotanya tak dirampungkan. Sikap itu diumumkan UEFA selepas rapat virtual jajaran komite eksekutif, menggugurkan kekhawatiran bagi negara-negara yang kompetisi domestiknya tak rampung di atas lapangan. Menurut UEFA skenario paling ideal memang melanjutkan kompetisi domestik hingga

rampung secara normal di atas lapangan dalam format asli sembari menentukan klub-klub yang berhak tampil di Eropa. Jika tak memungkinkan karena keterbatasan waktu dan lain sebagainya, UEFA mengusulkan pula kompetisi domestik diselesaikan dengan format berbeda, tapi tetap ditentukan di atas lapangan. Namun jika sudah ditempuh upaya maksimal dan tetap tidak memungkinkan kompetisi dirampungkan di atas lapangan, maka harus memenuhi dua alasan yakni aturan pemerintah dan ancaman krisis finansial. Kedua alasan itu mewakili setidaknya nasib kompetisi-kompetisi domestik di Belanda dan Belgia. Belgia sejak beberapa pekan lalu sudah mengumumkan penghentian Liga Pro Jupiler serta piala domestik dengan dasar desakan dari pihak klub yang kuatir akan kondisi keuangan jika kompetisi dipaksakan berlanjut. Sedangkan Eredivisie Belanda praktis selesai menyusul pernyataan Perdana Menteri Mark Rutte yang memperpanjang masa karantina wilayah alias lockdown hingga 1 September mendatang. (m15/rtr)

Mourinho Susul Moyes Jadi Relawan LONDON (Waspada): Dua mantan manajer Manchester United, Jose Mourinho (foto kiri) dan David Moyes (foto kanan), sama-sama menjadi relawan pengemudi pengantar makanan di Britania Raya. Kedua pelatih yang sedang ‘menganggur’ karena Liga Premier dihentikan sementara akibat pandemi virus corona tersebut, sangat bersemangat dapat membantu orang selama masa lockdown alias karantina wilayah. Mourinho yang kini mengarsitekiTottenham Hotspur dan sempat melanggar ketentuan lockdown, menyusuli aksi mulia Moyes yang mengotaki West Ham United. “Ini taman di pusat pelatihan kami (Spurs) yang menanam buah dan sayuran segar di sini untuk restoran tim inti,” tutur Mourinho dalam sebuah video lewat akun Twitter yang dikutip Jumat (24/4). “Mulai pekan depan saya akan menjadi relawan untuk membantu mengangkut hasil

GoalBall

taman ini dan membawa makananinikestadion,”paparpriaPortugal berumur 57 tahun tersebut. Spurs mengumumkan bahwa Mourinho menjadi relawan paruh waktu untuk mengantarkan makanan ke pusat pelatihan klub di Stadion Tottenham Hotspur, London. Stadion itu beralih fungsi jadi terminal distribusi makanan selama pandemi. “Sekarang makanan ini dibawa ke pusat distribusi makanan kami di stadion, sehingga

bisa diberikan kepada siapa pun yang membutuhkan di masyarakat kita,” ujar Mourinho. Moyes juga menjadi relawan pengantar makanan. Bedanya dia mengantarkan makanan untuk para lansia di desa Lancashire, Skotlandia, selama karantina wilayah. Mantan manajer Everton, MU dan Sunderland itu memutuskan jadi sopir pengantar buah dan sayur untuk lansia setelah menjawab seruan bantuan dari desanya.

“Pada saat virus corona pertama kali menimpa daerah ini, saya sedang berada di toko buah dan sayur di desa itu. Saya mendengar desa itu membutuhkan pengemudi pengantar makanan untuk kaum yang membutuhkan,” jelas Moyes. “Jadilah saya relawan, karena saat itu istri saya tidak ada dan saya sedang sendirian.Yang saya lakukan cuma meletakkan makanan di depan pintu, mengetuknya dan kemudian pergi,” tambahnya. Moyes kembali menyatakan kesulitan keuangan yang dihadapi klub-klub di tengah pandemi virus corona mestinya mendorong pemikiran ulang mengenai cara kompetisi sepakbola dijalankan. “Saya berharap kejadian ini membantu sepakbola menata kembali dirinya manakala kita memulai lagi. Kita harus memastikan bahwa semua klub sepakbola aman, tak boleh satu pun klub yang terpuruk,” harap pelatih The Hammers tersebut. (m15/twt)

The Independent

KIPER Atletico Madrid Jan Oblak berhasil menghadang badai serangan Virgil van Dijk cs di Stadion Anfield, Liverpool, 11 Maret silam.

Pemegang Hak Siar Lunasi Pembayaran

Der Spiegel

BERLIN (Waspada): Operator Liga Jerman (DFL) sukses mencapai kesepakatan dengan mayoritas pemegang hak siar Bundesliga, termasuk stasiun televisi Sky, guna melunasi sisa pembayaran musim 2019/2020. Aksi DFL yang diketuai Christian Seifert (foto) ini sungguh luar biasa, mengingat kompetisi Bundesliga masih belum diketahui kapan akan dilanjutkan lagi akibat pandemi virus corona yang melanda Jerman dan hampir seluruh dunia. Dari seluruh pemegang hak siar tersebut, menurut DFL hanya satu saja yang belum melunasi. Namun uang yang diterima

tersebut. Alex yang baru merayakan hari ulang tahunnya yang ke24 pada 23 April 2020, masih harus beradaptasi lagi dengan motor Honda RC213V yang telah menghasilkan enam trofi juara dunia MotoGP bagi Marc. Menggantikan posisi Jorge Lorenzo, juara Moto2 musim lalu itu diharapkan bisa menjadi tandem yang kompetitif bagi abangnya. Hanya saja Alberto Puig selaku Manajer Tim Repsol Honda, tidak terlalu menuntut prestasi menjulang bagi Alex sebagai MotoGP yang tentu sangat berbeda dengan Moto2. Puig malah memprediksi, pria kelahiran Kota Cervera di Spanyol itu akan lebih sibuk untuk beradaptasi, khususnya secara fisik. “Tentu sulit baginya, karena perubahan kategori dan motor. Kami adalah kelas yang sangat menuntut secara fisik dan dia melakukan apa yang harus dia

LONDON (Waspada): Kieran McKenna (foto tengah) selaku asisten manajer Ole Gunnar Solskjaer (foto kanan), mengaku Manchester United sudah menyusun program latihan dan optimis memulainya lagi bulan Mei depan. Setan Merah MU juga sudah memiliki sejumlah rencana darurat seandainya lockdown alias karantina wilayah di seluruh negeri diperpanjang. “Kami sudah menyusun jadwal untuk sementara. Tapi seandainya kami harus mundur lagi, kami mempunyai rencana B dan rencana C yang sudah disiapkan,” ungkap McKenna, seperti dikutip dari Sky Sports, Jumat (24/4). Pandemi virus corona telah membuat Liga Premier dihentikan sejak pertengahan Maret silam. Saat itu The Red Devils sedang mencatat grafik mengesankan dengan tak pernah kalah dalam 11 pertandingan terakhirnya di berbagai kompetisi.

GPone

lakukan untuk mengikuti jalannya,” jelasnya. “Logis saat berjuang di (tes pramusim) Malaysia dan Qatar, dia mengalami kelelahan. Itu normal ketika Anda berada di

tahun pertama dan mengendarai motor seperti milik kami yang sangat menuntut,” pungkas Puig. Hanya saja debut Alex di balapan resmi MotoGP 2020

uang hak siar tersebut. “Bagi kami, yang paling menentukan adalah keputusan para politisi. Bukan kami yang memutuskan kapan musim bisa dilanjutkan,” klaim Seifert. DFL baru saja menyelesaikan protokol keselamatan kelanjutan musim 2019/2020 dengan hanya memperbolehkan 213 pekerja berada di dalam stadion ketika pertandingan berlangsung dan 109 sisanya. Itu termasuk petugas keamanan yang bertugas di luar stadion sembari menegaskan suporter dilarang berkerumun di luar stadion. Pemain akan terus dipantau kondisi kesehatannya oleh tim medis yang ditunjuk dan secara berkala menjalani pemeriksaan. Kendati jumlah kasus positif Covid-19 di Jerman merupakan yang terbesar kelima di dunia setelah Amerika Serikat, Italia, Spanyol dan Prancis, tetapi pemerintah setempat sukses menekan rasio kematian berkat pemeriksaan lebih awal dan intensif. Hanya saja rencana Bundesliga untuk kembali melanjutkan musim kompetisi 2019/

2020 pada 9 Mei mendatang, telah menuai kritik dari publik Jerman. Alasan utamanya karena Pemerintah Jerman melarang adanya keramaian hingga 31 Agustus. Sebanyak 18 klub Bundesliga, di antaranya juara bertahan Bayern Munich, Borussia Dortmund, SC Freiburg dan Werder Bremen, pun sudah mulai menggelar sesi latihan selama tiga pekan terakhir. Mereka berlatih dalam kelompok-kelompok kecil sebagai persiapan melanjutkan kompetisi. Menurut pendukung Fanszenen Deutschlands, memulai kembali musim di tengah pandemi hanya akan menjadi bahan olok-olokan di masyarakat. “Sepakbola profesional telah lama sakit dan harus terus dikarantina,” kata mereka. Grup pendukung lainnya yang bernama Unsere Kurve juga turut mengecam langkah tersebut. “Sepakbola tidak bisa bertindak tanpa memikirkan masyarakat keseluruhan. Jika pertandingan berlanjut, kami keluar,” ancam mereka. (m15/rtr)

MU Sudah Susun Program Latihan Lagi

Marc Biarkan Alex Mandiri Bersama Honda MADRID (Waspada): Juara dunia Marc Marquez (foto kiri), tidak ingin ikut campur sekaligus membiarkan adiknya Alex Marquez mandiri bersama Tim Repsol Honda yang baru mempromosikannya ke kelas utama MotoGP. Marc bahkan tak akan menahan Alex jika memang nantinya berencana mandah ke tim lain. Namun superstar berjulukan The Baby Alien alias Si Bayi Ajaib itu yakin Alex punya potensi untuk berkembang dan bersinar dengan Honda. “Jika Alex bertahan, maka itu harus berdasar usahanya sendiri, sama seperti saat saya tiba di tim ini,” ucap Marquez lewat Speedweek, Jumat (24/4). “Talentanya cukup hebat untuk membentuk jalan kariernya sendiri. Honda dan saya ingin menang, jadi tak boleh ada distraksi,” beber superstar asal Spanyol berumur 27 tahun

sangat bermanfaat demi menjaga perputaran kas para klub peserta yang terancam krisis dampak pandemi. “Jika musim berlanjut 9 Mei, kami siap. Jika lebih dari itu, kami juga tetap siap,” ucap Seifert, seperti dilansir Reuters, Jumat (24/4). Bundesliga 2019/2020 ditangguhkan sejak pertengahan Maret hingga setidaknya 30 April, menyusul ledakan kasus Covid-19 yang menjangkit lebih dari 148 ribu orang di Jerman dan menewaskan sedikitnya 5.000 jiwa. Musim diharapkan bisa berlanjut pada Mei mendatang. Tetapi semuanya tergantung izin dari Pemerintah Jerman yang mungkin akan diketahui selepas rapat antara Kanselir Angela Merkel dan para pemimpin negara itu di Berlin pekan depan. Menurut Seifert, pelunasan sisa hak siar itu membuat klubklub Bundesliga bisa tetap aman beroperasi secara finansial hingga 30 Juni. Tetapi, jika musim 2019/ 2020 batal dilanjutkan, maka DFL dibebani kewajiban untuk mengembalikan sebagian dari

belum bisa terwujud, karena pandemi virus corona yang memaksa hampir semua iven olahraga mengalami penundaan sejak bulan Maret silam. (m15/spw)

MUFC

Menurut McKenna, setiap pemain United memiliki rencana individual dan kelompok selama masa lockdown yang akan dikaji kembali oleh Pemerintah Inggris pada 7 Mei. MU bekerja berdasarkan premis bahwa mereka bisa kembali bermain begitu pembatasan dilonggarkan.Tapi sekali lagi McKenna menegaskan bahwa mereka sudah punya strategi-strategi alternatif. “Untuk sementara, kami bekerja ke arah, siapa tahu, lockdown dilonggarkan setelah tenggat berikutnya dan bisa kembali ke semacam pelatihan,” klaim McKenna. Hanya saja sampai saat ini operator Liga Premier tak bisa memberikan jaminan pasti apakah musim ini bisa dituntaskan

atau tidak. Sekalipun jauh dari pusat latihan mereka di Carrington, staf Solskjaer memonitor segalanya terkait kebugaran pemain pada masa latihan mandiri sampai berat badan dan nutrisi masing-masing. Macam-macam kejadian pun telah dialami para pemain MU saat lockdown. Mulai dari yang sempat terbakar gara-gara memasak sampai terluka karena digigit anjing. Dokter MU Steve McNally mengatakan para pemain malah mengalami cedera yang ganjil selama jeda akibat wabah Covid-19. “Untungnya kebanyakan mereka baik-baik saja dan sama sekali tidak ada masalah yang berarti,” jelas McNally.

“Tidak ada yang cedera, sekalipun ada sejumlah keluhan tidak biasa karena hal-hal seperti tangan yang terbakar karena memasak atau digigit anjing,” tambahnya. McNally mengaku, kejadian semacam itu bisa dialami Marcus Rashford cs, karena ahli nutrisi meminta mereka supaya belajar masak sendiri sebagai bagian dari upaya mengisi waktu sekaligus menghindari kejenuhan. “Nutritionis meminta anak-anak ini masuk laman Instagram untuk belajar masak. Jadi banyak dari mereka yang mengembangkan keterampilan baru, namun cedera dalam proses ke sana ada satu atau dua pemain,” beber sang dokter. (m15/sky)


Medan Metropolitan

WASPADA Sabtu 25 April 2020

B1

Di Tengah Wabah Covid-19

DPRD Medan Tetap Gelar Reses MEDAN (Waspada): Di tengah semakin merebaknya virus corona (Covid-19) di masyarakat, namun anggota DPRD Medan akan tetap ngotot akan menggelar pelaksanaan reses I tahun anggaran 2020. Namun, pelaksanaanya diubah, tidak lagi mengumpulkan massa, tapi (door to door) dari rumah ke rumah. Tetap ngototnya anggota DPRD Medan melakukan reses di tengah wabah virus corona ini, disampaikan Wakil Ketua DPRD Medan Ihwan Ritonga, usai menggelar rapat koordinasi

pimpinan dewan dan pimpinan fraksi, di ruang transit gedung DPRD Medan, Kamis (23/4). “Tadi telah kita sepakati dalam rapat pelaksanaan reses I TA 2020 tetap kita laksanakan.

Tapi untuk kali ini agak berbeda,” ujar Ihwan Ritonga. Kata dia, hasil keputusan untuk menggelar reses dinilai sangat tepat. Karena akan membantu masyarakat yang terkena dampak Covid-19. “Dalam pelaksanaan reseskan menyerap aspirasi, situasi saat ini memang diperlukan,” sebutnya. Politisi Partai Gerindra ini menuturkan, pelaksanaan reses akan tetap mengikuti protokol Covid-19 dan sekaligus mensosialisasikan anjuran peme-

rintah. Namun begitu, Ihwan Ritonga, tidak menyebutkan secara rinci teknis dari pelaksanaan reses dari rumah ke rumah tersebut. Karena, seperti pelaksanaan reses sebelumnya, dimana setiap anggota DPRD paling tidak mengumpulkan 150 orang masyarakat di suatu tempat untuk didengarkan aspirasinya. Namun, dengan pelaksanaan reses dari rumah ke rumah ini belum diketahui apakah anggota dewan juga akan menda-

tangi sebanyak itu masyarakat untuk didengarkan aspirasinya. Dari bincang-bincang di lingkungan DPRD Medan, pelaksanaan reses ini terkesan dipaksakan. Disinyalir anggota dewan sebenarnya ingin menggunakan sebagian kecil dari anggaran Rp90 juta per satu kali reses itu untuk membantu konstituennya yang terkena dampak Covid-19. Sementara dalam satu tahun, anggota dewan melakukan tiga kali reses. (cyn)

KPK Ingatkan Pemda Tidak Main-main Dana Covid-19 MEDAN (Waspada): Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pemperingatkan pemerintah daerah (Pemda).Yakni agar tidak bermain-main dengan dana penanganan Covid-19. KPK mengaku akan memonitor secara ketat penggunaan dana penanganan Covid-19 di seluruh daerah. Pernyataan itu disampaikan Kepala Satuan Tugas (Kasatgas) Koordinasi dan Supervisi Pencegahan Korupsi (Korsupgah) Wilayah I Maruli Tua, Kamis (23/4). Hari itu dilakukan rapat melakukan teleconference, dengan pemerintah provinsi, kabupaten dan kota di Sumut.

Disebutkan Maruli Tua, banyak oknum yang mau memanfaatkan situasi bencana seperti ini untuk memperkaya diri. Karena itu, kata dia, KPK akan melakukan monitoring dengan ketat. Ancamannya adalah hukuman mati. ‘’Jadi jangan main-main. Tetapi, tidak juga Pemda enggan menggunakan dana karena takut, bila tata caranya tepat,” katanya. Maruli menyebutkan, selama ini, kebanyakan menjadi masalah di Pemda adalah hargaharga yang jauh lebih tinggi dari harga normal. Katakanlah seperti masker dan Alat Pelindung Diri (APD). “Yang terpen-

ting adalah tidak ada niat yang tidak baik dalam penanganan Covid-19 ini,’’ tambahnya. KPK, melalui Surat Edaran (SE) No.8 Tahun 2020 telah menjelaskan apa saja yang perlu menjadi perhatian Gugus Tugas Percepatan Penangangan (GTPP) Covid-19, baik nasional maupun daerah. Kata Maruli Tua, aAda delapan poin yang ditekankan pada SE tersebut. Yaitu tidak melakukan persekongkolan/kolusi dengan penyedia barang dan jasa, tidak memperoleh kickback (pembayaran kembali), tidak mengandung unsur penyuapan, gratifikasi, benturan kepenti-

ngan, kecurangan atau mal administrasi, tidak berniat jahat memanfaatkan kondisi dan tidak membiarkan korupsi terjadi. Diakui Maruli, pada saat seperti sekarang ini, kita tidak bisa lagi berpatokan dengan harga normal. Sementara kita harus melakukan keputusan cepat membeli atau menggunakan dana. Kita berpacu dengan waktu dan nyawa orang. ‘’Dalam SE KPK No.8 Tahun 2020 sudah dijelaskan terkait pelaksanaan Pengadaan Barang dan Jasa (PBJ). Kita berpedoman pada itu,” tambah Maruli. Pada rapat hari itu, KPK juga membahas tentang refo-

cusing dan realokasi APBD untuk penanganan Covid-19. Disampaikan oleh Ketua Korsupgah KPK untuk wilayah Sumut Azril Zah, yang menjadi pedoman pemerintah daerah adalah Peraturan Menteri Dalam Negeri No. 20 Tahun 2020 tentang Percepatan Penanganan Corona Virus Disease 2019 di Lingkungan Pemerintah Daerah. “ Di situ cukup jelas tata cara refocusing dan realokasi APBD untuk penanganan Covid-19. Dan penggunaan dana tersebut hanya boleh untuk tiga hal, yaitu bidang kesehatan, dampak sosial dan dampak ekonomi,” kata Azril Zah. (m12)

Terapkan Cluster Isolation

Penanganan Covid-19 Di Medan Masih Terkendali MEDAN (Waspada): Keputusan Plt.Wali Kota Medan untuk menerapkan cluster isolation terhadap masyarakat yang terpapar virus corona, menunjukkan bahwa penangan wabah Covid-19 di Medan masih terkendali. Apalagi ada wilayah yang sebelumnya masuk dalam kategori zona merah, kini menjadi zona kuning kembali. Hal itu dikatakan Pengamat Kebijakan Publik Dr. Sakhyan Asmara, kepada Waspada, Kamis (23/4). Menurutnya, menerapkan cluster isolation dalam menghadapi penyebaran virus corona, sebenarnya masih membuat hati masyarakat tenang. Sebab, bila Pemko sudah menetapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), berarti kondisi Kota Medan

berada dalam situasi yang gawat. “Kita berharap kebijakan cluster isolation ini berdasarkan pertimbangan perkembangan yang ada dengan data yang akurat. Sehingga kebijakan yang diambil itu betul-betul kebijakan yang tepat dan efektif,” kata Sakhyan Asmara. Dikatakannya, meski dari angka laju penambahan Orang Dalam Pemantauan (ODP), Pasien Dalam Pengawasan (PDP) serta angka kematian yang diakibatkan oleh wabah virus corona secara nasional dan di Sumatera Utara (Sumut) masih belum besar, namun pemerintah tetap harus membuat langkah yang tepat, efektif dalam menghadapi wabah Covid-19 ini, agar situasi sulit dan

berdampak multi dimensi ini segera dapat berakhir. “Semua masyarakat berharap, wabah ini semakin hari semakin dapat dikendalikan dan pasien yang terkonfirmasi positif dapat disembuhkan serta angka kematian akibat Covid-19 terus dapat ditekan sampai ke titik zero death. Masyarakat terus menunggu kebijakan pemerintah, tapi juga harus didukung keseriusan masyarakat mematuhi anjuran pemerintah dalam memutus mata rantai penularan covid 19 yang mematikan ini,” imbuhnya. Untuk itu, lanjut Sakhyan, meskipun kebijakan cluster isolation itu menunggu Peraturan Walikota (Perwal), namun masyarakat harus tetap konsisten menjaga disiplin untuk mence-

gah maraknya penularan virus berbahaya ini. Memang kewajiban Sementara itu, Pengamat Politik dari Universitas Medan Area (UMA) Rholand Muary menyatakan, mengisolasi siapa yang sakit untuk lebih fokus penanganannya memang merupakan kewajiban pemerintah. Kalau status ODP wajib dikarantina di rumah, karena dianggap masih mampu bertahan tanpa bantuan medis. Berbeda dengan PDP, yang butuh penanganan medis di rumah sakit. “Harapannya harus ada yang berbeda jika klaster isolasi nantikan akan di Perwalkan dengan protokol Covid 19 pada umumnya,” kata Rholand.

Menurutnya, ODP ini yang menjadi penanganan khusus pagi Pemko, diperhatikan agar mereka tidak keluar rumah dikhawatirkan menular. Karena untuk PDP, lebih kepada petugas medis di rumah sakit. “Inilah dibutuhkan ini peran pemerintah, kelurahan, Polisi dan TNI dalam melakukan pengawasan ketat bagi ODP. Cluster isolation memang merupakan langkah antisipasi karena angkat saat ini belum angka puncak, namun melihat pertimbangan jumlah positif, PDP dan ODP sekaligus jumlah penduduk yang banyak dan padat, maka PSBB merupakan solusi tepat dan pemerintah tidak perlu ragu menerapkannya demi kepentingan dan keselamatan bersama,” tuturnya. (cyn)

PT. Pelindo Salurkan 4.000 Paket Sembako BELAWAN (Waspada): PT. Pelabuhan Indonesia (Pelindo) I kembali membagikan bantuan sembako 4.000 paket kepada masyarakat, pekerja pelabuhan, dan nelayan di tiga kecamatan di Medan Utara, di Belawan, Rabu (22/4). Setiap masyarakat diberikan paket Sembako senilai Rp250.000, yang berisi beras 10 kg, minyak goreng 2 Liter, mie instan 25 bungkus, gula pasir 1 kg, teh, susu kental manis, ikan kaleng 425 gr. Kegiatan ini merupakan suatu wujud kepedulian Pelindo 1 kepada masyarakat yang terkena dampak wabah virus Corona, khususnya yang terkena dampak secara ekonomi. Penyerahan bantuan itu dihadiri oleh Direktur SDM Pelindo 1, M Hamied Wijaya, GM Cabang Belawan, Yarham

Harid, SVP Corporate Secretary Imron Er yandy, Manajer Umum Cabang Belawan Khairul Ulya, Camat Medan Belawan Ahmad SP, perwakilan dari Polres dan Kejari Belawan, serta para koordinator penerima bantuan dari tiga kecamatan di Medan Utara yaitu Medan Belawan, Medan Labuhan, dan Medan Marelan. Bantuan untuk Kec. Medan Belawan akan disalurkan kepada enam kelurahan, meliputi Kel. Belawan I, Belawan II, Bagan Deli, Belawan Bahagia, Belawan Bahari, dan Sicanang. Kemudian untuk Kec. Medan Labuhan disalurkan ke Kel. Pekan Labuhan dan Kampung Nelayan Indah, serta untuk Kec. Medan Marelan disalurkan ke Kel. Labuhan Deli. “Wabah Covid-19 di Indonesia saat ini telah dinyatakan

Kasus Aulia Rachman, Fraksi Gerindra Minta Maaf MEDAN (Waspada): Fraksi Partai Gerindra DPRD Medan, menggelar rapat tertutup di ruang Wakil Ketua DPRD Medan H Ihwan Ritonga SE, Kamis (23/4) sore, dengan agenda klarifikasi tindakan anggota fraksi Aulia Rachman yang menerbitkan surat “liar” ke sejumlah perusahaan untuk minta bantuan sembako. Ketua Fraksi Gerindra DPRD Medan Surianto (Butong) usai rapat menyampaikan, fraksi akan mengirimkan hasil klarifikasi ke DPC Partai Gerindra Kota Medan, sebagai pedoman pertimbangan pemberian sanksi kepada Aulia Rachman. “Segala sesuatunya, partai yang berhak memberikan sanksi dan menentukan nasib Aulia, kita hanya minta klarifikasi saja terhadap yang bersangkutan,” ujarnya. Dijelaskan Butong, dalam rapat itu Aulia Rachman membenarkan seluruh perbuatannya yang menerbitkan surat dan mengirimkan ke sejumlah perusahaan untuk minta bantuan. “Aulia Racman mengaku semua kesalahannya dan merupakan kekhilafan,” ujar Butong. Rapat Fraksi dipimpin Ketua Fraksi DPRD Medan Surianto dihadiri Penasehat Fraksi Ihwan Ritonga yang juga Wakil Ketua DPRD Medan, Sekretaris Fraksi Dedy Aksyari, anggota Fraksi Suranta Meliala (Dico) dan Aulia Rachman. Pada kesempatan itu, Ihwan Ritonga bersama Surianto atas nama Fraksi DPRD Medan menyampaikan maaf kepada pihak perusahaan yang menjadi resah akibat surat tersebut. Begitu juga kepada masyarakat umum, politisi Gerindra itu memohon maaf. Seperti diketahui, anggota Fraksi Gerindra yang juga Ketua Komisi II DPRD Medan H Aulia Rachman SE, menerbitkan surat “liar” untuk mendapatkan bantuan sembako. Aulia menyurati pihak perusahaan PT. Sun Kado di Kec. Medan Deli, minta bantuan pangan sembako. Surat yang dikirim tertanggal 13 April 2020 No 16/4 Komisi/ DPRD Kota Medan 2020 menggunakan kop surat Komisi II DPRD Medan. Dan yang menandatangani surat tersebut yakni H Aulia Rachman SE, selaku Ketua Komisi II DPRD Medan. Anehnya, diatas tanda tangan mengunakan stempel Partai Gerindra. Dalam isi surat dasar permohonan bantuan, terkait wilayah Kota Medan terkena Zona Merah Covid-19, sehingga menimbulkan kekuatiran masyarakat. Masih dalam isi surat dilanjutkan, menyikapi hal tersebut, pihaknya selaku Ketua Komisi II DPRD Medan mengharapkan partisipasi pihak PT. Sun Kado untuk dapat memberikan sembako. Demi menjaga tidak terjadinya Cheos di tengah bencana, bantuan dapat tersalurkan dalam waktu tidak terlalu lama. (cyn)

Waspada/Andi Aria Tirtayasa

GM Cabang Pelabuhan Belawan Yarham Harid, menyerahkan bantuan sembako kepada masyarakat Belawan, Rabu (22/4). pemerintah sebagai Bencana Nasional. Indonesia saat ini dalam posisi tanggap darurat bencana nonalam pandemi Covid19 dan masyarakat diminta untuk berada di rumah saja. Untuk membantu mengurangi beban masyarakat, Pelindo 1 membagikan bantuan berupa sembako khusus untuk masyarakat golongan menengah ke bawah. Kegiatan ini merupakan kon-

tribusi kami untuk ikut meringankan beban masyarakat yang terkena dampak secara ekonomi,” ujar Direktur SDM Pelindo 1, M Hamied Wijaya. Perwakilan masyarakat yang juga tokoh masyarakat Belawan, Hj Irfan Ramidin mengapresiasi baik dan mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan kepada masyarakat Belawan, khususnya masyarakat

yang terkena dampak ekonomi wabah virus Corona. Sementara itu, SVP Corporate Secretary Pelindo 1 Imron Eryandy, menuturkan, Pelindo 1 terus melakukan berbagai upaya dalam membantu masyarakat dalam menghadapi pandemi ini, baik yang terkena dampak kesehatan, sosial, maupun ekonomi. (h04)

Belum Tahu Refocusing APBD

Gubsu Diingatkan Tidak Lakukan Penyalahgunaan Kekuasaan MEDAN (Waspada): Anggota DPRD Sumut mengaku bingung terkait dengan refocusing (pengalihan) APBD untuk penanganan Covid-19. Karena sampai, Rabu (22/4), anggota dewan mengaku belum tahu mata anggaran apa saja dalam APBD tahun 2020 yang dialihkan untuk penanganan Covid19. Untuk persoalan refocusing APBD ini, anggota DPRD Sumut Hendro Susanto, mengingatakan dan berharap Gubsu tidak sampai melakukan abuse of power (penyalahgunaan kekuasaan). Alasannya, karena DPRD Sumut belum mengetahui sama sekali tentang anggaran yang dialihkan tersebut. Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini juga menyoal surat No. 776/18/Sekr. tertanggal 14 April 2020 yang ditandatangani Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting perihal refocusing APBD 2020 yang sudah dikirim ke Gubsu untuk ditin-

daklanjuti. Kata Hendro, surat itu merupakan tindak lanjut pemberitahuan tentang Pergubsu No. 7 tahun 2020 tentang perubahan atas Pergubsu No. 47 tahun 2019, tentang penjabaran APBD 2020. Adapun peraturan tersebut dimaksudkan dalam rangka refocusing kegiatan dan relokasi anggaran pada APBD Sumut tahun 2020. Disebutkan Hendro, sudah lebih seminggu surat yang ditandatangani Ketua DPRD itu dikirim ke Gubsu. Namun belum terdengar informasi berbalas terkait item apa saja yang akan di- refocusing dan realokasi serta peruntukkannya untuk apa aja. “Jadi apa yang mau kami awasi dari refocusing APBD Sumut untuk menanggulangi pandemi Covid-19 di Sumut, sedangkan kami tidak tahu komponen peruntukkannya,” kata Hendro. Dia juga mengaku heran

melihat kinerja Pemprovsu. Sepertinya sangat susah untuk menyerahkan item-item perubahan APBD itu kepada DPRD Sumut sebagai mitra strategis yang konstruktif. Sementara, disebutkan Hendro, pihaknya mendengar dari beberapa kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), bahwa anggaran mereka dipotong. “Konon, mereka (kepala OPD) pun tidak tahu dialokasikan ke bentuk apa saja,” ujar Hendro. Hal ini, kata Hendro, jelas mencerminkan bahwa Gubsu gamang dan ragu ragu. “Makin ke sini kami lihat bukan makin cepat untuk bertindak, malah tidak jelas. Kami selaku wakil rakyat sudah mendengar masukan, aspirasi dari masyarakat, dan sudah menyampaikan ke Gubsu, terkait kemungkinan terburuk serta langkah-langkah antisipasinya,” lanjut Hendro. (cpb)

Waspada/Ist

Ketua Pengajian Silaturahmi Sejuta Umat Sumut Hj Zunaidar Rivai (kanan) dan pengurus foto bersama Gubsu H Edy Rahmayadi dan Ketua TP.PKK Sumut Hj Nawal Lubis saat penyerahan APD.

Pengajian Sejuta Umat Donasi APD Rp238,5 Juta MEDAN (Waspada): Dalam rangka membantu mengatasi masalah pandemi Covid-19 di Sumatera Utara, Pengajian Silaturahmi Sejuta Umat Sumatera Utara memberikan bantuan senilai Rp238.5 juta yang diperuntukkan bagi pengadaan Alat Pelindung Diri (APD) dan makanan. Bantuan diserahkan ke Posko Covid-19 di rumah dinas Gubernur Sumatera Utara Jl. Sudirman Medan, Rabu (22/4), yang diterima Gubsu H Edy Rahmayadi bersama Ketua TP.PKK Sumut Hj Nawal Lubis. Adapun APD yang diserahkan antaranya, hazmat masker, hand sanitizer, sepatu boots gloves, sarung tangan, google. Selain itu, pihaknya juga memberikan susu, snack fifbar, dan nasi kotak ke Posko Covid-19. Ketua Pengajian Silaturahmi Sejuta Umat Hj Zunaidar Rivai mengatakan, bantuan itu diperoleh dari dana para donatur dan para Penasehat Pengajian Silaturahmi Sejuta Umat, yakni, Ny Fatimah Habibie Samsul Arifin, Ny

Ade Hanifa Siregar Erwin Nasution, Ny Titin Dahlan Harahap, Ny Nina Batara Nasution, Ny Anita Amri, Ny Oma Hasnil, Ny Inong Fahri, Ny Yatie Faisal, Ny Murni Juned, Ny Vivi Amal, Ny Murni Masri, Ny Rosramzie, Ny Etty Sofyan Raz, Ny Cut Nazlia, Ny Geta Sahrial, dan Ketum Hj Zunaidar Rivai. Menurut Zunaidar, pengadaan APD ini diharapkan memberi peluang untuk para tim medis dapat bekerja secara sempurna tanpa takut tertular, karena sudah ada perlengkapan yang menyertai mereka bertugas. “Kami berharap tim medis berada di barisan paling depan dalam memberikan pertolongan kepada warga terdampak covid, agar senantiasa sehat dan bisa menjalankan tugas dengan baik. Keluarganya di rumah juga sehat dan sabar karena jarang bertemu. Maka kamipun menghimbau warga Sumut agar ikut aturan pemerintah memutus mata rantai penyebaran covid-19, jika tidak ada keperluan mendesak di rumah saja,” kata Zunaidar Rivai. (m37)

Salurkan Bantuan 3.275 Paket Sembako

Pemprovsu Imbau Jangan Beri Bantuan Di Pinggir Jalan MEDAN (Waspada): Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu) mengimbau semua pihak dalam memberikan bantuan tidak dilakukan di pinggir jalan. Sesuai anjuran Gubsu Edy Rahmayadi, bantuan sebaiknya diantar langsung ke masyarakat, bekerja sama dengan pejabat setempat. Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Utara (Sekdaprovsu) R. Sabrina, mengatakan itu usai menyerahkan bantuan secara simbolis di Kantor Camat Medan Johor, di Jl. Karya Cipta, Jumat (24/4). Hari itu, sebanyak 3.275 paket sembako, akan disampaikan kepada masyarakat di Kota Medan dan Kab. Deliserdang. Bantuan tersebut merupakan donasi kolektif pribadi para pejabat, staf dan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemprovsu. Untuk Kec. Medan Johor, paket Sembako yang diserahkan kepada camat untuk dibagikan kepada masyarakat yang berhak sebanyak 100 paket. Kemudian oleh masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD), paket lainnya akan didistribusikan ke seluruh kecamatan di Medan, dan 10 kecamatan di Kab. Deliserdang.

“Hari ini kita dari Pemprovsu menyalurkan bantuan kepada masyarakat. Bantuan bukan dari APBD, bukan pula dari Posko Gugus Tugas Percepatan Penagananan Covid-19. Ini dari kita semua secara pribadi-pribadi, baik dari Bapak Gubernur, Bapak Wakil Gubernur, seluruh OPD dan ASN Pemprovsu,” ujar Sabrina. Disebutkan Sabrina, setiap paket Sembako berisi beras, minyak goreng, mi instan dan gula pasir. Diharapkan bantuan itu menjadi berkah bagi para penerima dan bagi para penyumbang, serta meringankan beban masyarakat pada bulan Ramadan di tengah wabah Covid-19. Selanjutnya, Sabrina berharap agar lebih banyak lagi pihak lain melakukan hal yang sama. Berbagi kelebihan rezeki dengan sesama, khususnya saat Ramadan akan mendatangkan kebaikan dan pahala berlipat ganda. Namun, menurut Sabrina, sesuai anjuran Gubsu Edy Rahmayadi, bantuan sebaiknya diantar langsung ke masyarakat, bekerja sama dengan pejabat setempat. Hal itu untuk menghindari tumpang-tindihnya penerima bantuan, serta menciptakan azas pemerataan. (m12)

PKS Dan Mushallah Nurul Hidayah Bagi Sembako MEDAN (Waspada): Pengurus Mushallah Nurul Hidayah, Medan Tembung, bekerjasama dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) membagikan 95 paket Sembako. Itu merupakan wujud kepedulian terhadap sesama pada bulan Ramadhan 1441 H dan di tengah pandemi Covid-19. 95 paket Sembako yang berisi beras 10 kg, telur 1 papan, minyak goreng 1 kg dan gula 1 kg serta bubuk the itu, selanjutnya diberikan kepada masyakarat di sekitar Mushallah Nurul Hidayah, di Kel. Indra Kasih dan Kel, Sideroje Hilir. Anggota DPRD Sumut dari Fraksi PKS Abdul Rahim Siregar, didampingi pengurus Mushallah

Nurul Hidayah Abdul Rahman, menyerahkan bantuan itu secara simbolis kepada masyarakat. “Program ini adalah bentuk kepedulian pengurus mushallah dengan PKS. Karena kita sangat merasakan dampak sosial dan ekonomi dari wabah covid-19 saat ini, “ ujar Abdul Rahim Siregar. Sementara itu Pengurus Mushallah Nurul Hidayah, Abdul Rahman mengaku sangat berterimakasih kepada PKS dan donatur atas kerjasama tersebut. “Kalau masih ada donatur-donatur lain yang mau bekerjasama, kami siap untuk berpartisipasi aktif dan bersinergi mengurangi beban masyarakat, “ katanya.(cpb)

Waspada/Ist

Anggota DPRD Sumut dari Fraksi PKS Abdul Rahim Siregar (tiga dari kiri) bersama pengurus Mushallah Nurul Hidayah.


Medan Metropolitan

B2

WASPADA Sabtu 25 April 2020

Berkas Perkara Surat Berharga Belum Dilimpahkan Ke Pengadilan

Waspada/Ist

Sejumlah mobil dinas Polres Pelabuhan Belawan di Jl. Pelabuhan Raya, mencegah kegiatan asmara subuh dan kerumunan massa pada hari pertama bulan suci Ramadhan, Jumat (24/4).

MEDAN (Waspada): Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejatisu) belum melimpahkan berkas perkara tersangka MAL, mantan Pimpinan Divisi Treasury Bank Sumut ke pengadilan. Dia ditetapkan tersangka pada Desember 2019 dan ditahan di Rutan Tanjunggusta. Kepala Seksi Penerangan Hukum (Kasipenkum) Kejatisu Sumanggar Siagian membenarkan, bahwa berkas perkara tersangka dugaan korupsi pembelian sertifikat berharga PT. Bank Sumut senilai Rp177 miliar itu belum dilimpahkan ke pengadilan, karena situasi masih dalam masa Pandemi Covid-19. “Memang sudah tahap dua. Situasinya lagi masa corona jadi memang belum kita limpahkan ke pengadilan,” kata Sumanggar, Jumat (24/4). Namun, sebut dia, pihaknya dalam waktu dekat akan melimpahkan perkara tersebut ke pengadilan. “Pasti kita limpahkan, tunggu aja ya. Jaksanya langsung Kasi Penuntutan Rebertson,” tuturnya. Tersangka MAL ditahan setelah sebelumnya menjalani pemeriksaan di Kejatisu, Senin (9/ 12) lalu. Menurut Sumanggar, dari pemeriksaan saksi-saksi ada dugaan penyimpangan dalam pembelian surat berharga MTN milik PT. Sunprima Nusantara Pembiayaan (SNP) oleh PT. Bank Sumut pada 2017-2018 yang diduga merugikan keuangan negara Rp177 miliar. Kata dia, penahanan tersangka dilakukan setelah tim penyidik Pidsus Kejatisu menemukan bukti permulaan yang cukup atas perbuatan

melawan hukum terhadap tersangka MAL. Kasus ini, bermula dari 2017-2018, saat itu PT. Bank Sumut ada melakukan investasi berupa dana pembelian MTN milik PT. SNP. Alasan Bank Sumut mengajukan pembelian surat berharga MTN milik SNP atas penawaran dari MNC Securitas. Bank Sumut melalui Divisi Treasure melakukan pembelian tahap I pada 10 November 2017 sebesar Rp52 miliar. Kemudian, ditahap II pada 7 Maret 2018 senilai Rp75 miliar dan tahap III pada 11 April 2018 Rp50 miliar. Pada 2013 sampai 2017 laba SNP terus mengalami penurunan sementara modal terus bertambah. Dari laporan ini Bank Sumut tetap membeli MTN SNP. Terkait dengan investasi dana pembelian MTN milik PT. SNP ini, kata Sumanggar, Bank Sumut diduga telah melakukan perbuatan melawan hukum/pelanggaran procedural yang dilakukan Bank Sumut dalam hal ini tersangka MAL selaku pimpinan Divisi Treasury Bank Sumut. Di mana tidak dilakukan analisa perusahaan sebelum dilakukan pembelian MTN. Dari hasil pemeriksaan yang dilakukan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) lewat surat Deputi Komisioner Pengawasan IKNB II No. S-247/ NB.2/2018 tanggal 14 Mei 2018, PT. SNP dibekukan dan lewat putusan Pengadilan Niaga telah dinyatakan pailit, berakibat pada hilangnya dana milik PT. Bank Sumut sebesar Rp177 miliar, sehingga menimbulkan kerugian pada keuangan negara. (cra)

Polisi Cegah Asmara Subuh BELAWAN (Waspada): Untuk mencegah kegiatan asmara subuh yang dapat menciptakan kerumunan massa dan memutus mata rantai penyebaran virus corona (Covid-19), sejumlah personel Polres Pelabuhan Belawan menggelar patroli Asmara Subuh sekaligus antisipasi balap liar, Jumat (24/4) sekira pukul 05:00. Usai melaksanakan apel pasukan yang dipimpin Kabag Ops Polres Pelabuhan Belawan, Tim Patroli Asmara Subuh me-

lakukan patroli di sejumlah kawasan yang selama ini dijadikan sebagai tempat tongkrongan kaum remaja dan lokasi yang

dijadikan arena balap liar. “Tim Patroli Asmara Subuh bertujuan untuk menciptakan situasi kamtibmas yang mantaf dan aman, mencegah terjadinya kerumunan massa sekaligus mencegah terjadinya aksi balap liar,” ujar Kompol M. Nasution. Dijelaskan Kabag Ops, Tim Patroli Asmara Subuh melaksanakan patroli di kawasan gerbang masuk Terminal Pelabuhan Petikemas Gabion Belawan,

Jl. Besar Bagan Deli Kec. Medan Belawan, sepanjang ruas Jl. Pelabuhan Raya, jalan tol simpang Buaya sampai dengan gerbang tol Seruwei. Di setiap jalan yang dilalui, Tim Patroli Asmara Subuh melalui alat pengeras suara mengimbau agar para pengendara sepedamotor balik kanan ke rumah masing-masing, guna menghindari terjadinya kerumunan massa.

Sejumlah kaum remaja yang melintas di jalan raya langsung balik kanan, usai mendengar imbauan dari aparat kepolisian tersebut. “Setelah mendengar imbauan dari pihak kepolisian, kalangan remaja yang sedang bermain atau berkumpul di badan jalan tol langsung membubarkan diri, sekaligus mencegah penyebaran wabah Covid-19,” ujar M Nasution.(h04)

Empat Pengeroyok Ojol Ditangkap

Waspada/Ist

Kapolsek Medan Kota Kompol Rikki Ramadhan (kanan) dan Kanit Reskrim Iptu Ainul Yaqin (kiri) menunjukkan barang bukti pengeroyokan pengemudi Ojol kepada Kasat Reskrim Polrestabes Medan, saat pemaparan kasus itu di Mapolsek Medan Kota, Jumat (24/4)

Sidang Pemalsuan Surat

Saksi Ahli Nilai Terdakwa Tidak Palsukan Surat BELAWAN (Waspada): Sidang kasus pemalsuan surat dengan terdakwa Dewi Sartika alias Tika, 27, warga Kel. Mabar, Kec. Medan Deli, dan Marjoko, kembali digelar secara online, di Ruang Aula Cabjari Labuhandeli, Rabu (22/4) sore, dengan agenda pemeriksaan saksi yang meringankan dan saksi ahli. Kedua terdakwa didakwa oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) Cabjari Labuhan Deli Ricard Simaremare SH, melanggar pasal 263 KUHPidana pemalsuan surat. Dalam keterangannya, saksi ahli Profesor Dr.Syarifuddin Kalo mengatakan, dinilai dari surat pengalaman kerja yang dikeluarkan PT. Serba Guna Jl. Tanah Mas KIM II Desa Saentis, Kec. Percut Seituan, Deliserdang, melalui seorang manager di perusahaan itu bernama Marjoko, tidaklah ada unsur pemalsuan surat seperti yang dituduhkan JPU kepada kedua terdakwa. “Sebab surat pengalaman kerja yang dikeluarkan Marjoko berkepala surat PT. Serba Guna dan menggunakan stempel PT. Serba Guna tidak merugikan perusahaan,” kata Prof Syafruddin Kalo. Menurut Prof Syafrudin, bahwa Marjoko benar merupakan atasan (pimpinan) Tika di perusahaan PT. Serba Guna, dan Tika bekerja sebagai karyawan bagian Administrasi yang sudah bekerja selama 9 tahun, walaupun berstatus sebagai karyawan alih daya dari CV. Sarparilla. “Tidak ada yang salah dengan keaslian surat pengalaman kerja itu dan dipastikan tidak merugikan PT. Serba Guna, karena hanya digunakan untuk pribadi karyawan itu. Kop surat yang digunakan Marjoko merupakan isi komputernya dan selama ini tidak ada larangan dari pimpinan perusahaan untuk mengeluarkan surat pengalaman kerja bagi karyawannya yang diberhentikan,” ujar Prof Syafaruddin. Sementara itu, Penasehat Hukum (PH) H Refman Basri SH, MBA, mengatakan, bahwa kasus kliennya adalah kasus yang dikasuskan karena tidak perlu diperkarakan seperti JPU mendakwa kedua terdakwa melanggar pasal 263 KUHPidana. “Alasannya, bahwa isi surat itu sesuai dengan fakta yang dikeluarkan Marjoko diberikan kepada Tika tidak palsu, jadi tidak ada pemalsuan surat. Tika bekerja sebagai bawahan Marjoko sudah mencapai 9 tahun, karena bekerja di perusahaan itu, wajar surat keterangan pengalaman kerja diberikan,” tutur Refman. (h04)

MEDAN (Waspada): Empat tersangka pengeroyok pengemudi ojek online (Ojol) ditangkap Tim Tekab Polsek Medan Kota dan Polrestabes Medan dari beberapa lokasi, setelah terjadi keributan antara pengemudi Ojol dan beberapa orang di pusat pasar Jl. Bulan, Medan, Kamis (23/4). Ke empatnya kini menjalani pemeriksaan di Polsek Medan Kota, sedangkan yang lainnya masih diburon. Kapolsek Medan Kota Kompol Rikki Ramadhan kepada Waspada, Jumat (24/4) mengatakan, empat tersangka pelaku pemukulan yang ditangkap, yakni JH, 34, warga Jl. Rela Perjuangan, dan RS, 65, anggota SPSI warga Jl. Bulan, Medan Kota, CRS, 25, juru parkir warga Jl. HM Jhoni, dan Ron, 21, buruh, warga Desa Meranti, Kec. Meranti, Kab. Asahan. Peristiwa pengeroyokan

terjadi, Kamis (23/4) sekira pukul 08:30, di depan pos SPSI Jl. Bulan. Ketika itu korban Berkat Zai, 30, warga Jl. AR Hakim dan seorang pengemudi Ojol lainnya yang memarkir sepeda motor diminta uang parkir, namun ditolak karena mereka tidak lama parkir di lokasi tersebut. Dikarenakan tidak mau membayar uang parkir, terjadi keributan kecil antara korban dan penjaga parkir berinisial CRS. Saat ribut-ribut itu datang tiga pelaku lainnya, dan tak lama terjadi pemukulan kepada korban. Saat itu korban dipukul menggunakan batang sapu dan tiang besi tenda, hingga membuat histeris para pedagang pusat pasar yang menyaksikan kejadian itu. Tidak lama kemudian datang enam orang pengendara Ojol yang kemudian ikut men-

jadi korban pemukulan para pelaku. Para korban kemudian berlarian menyelamatkan diri, dan para pelaku juga melarikan diri menghindari kedatangan pengemudi Ojol yang semakin ramai. Peristiwa itu sempat viral di media sosial, sedangkan Tim Tekab Polsek Medan bersama Polrestabes Medan segera melakukan penyidikan dengan memeriksa tiga saksi korban. Dari hasil Lidik, pada Kamis sore diamankan dua tersangka di kawasan Jl. Bulan, berikut barang bukti gagang sapu ijuk serta satu batang besi tenda yang digunakan memukul korban. Kemudian, Kamis malam diamankan seorang tersangka lagi di kawasan Medan Mall, dan Jumat (24/4) diamankan seorang lagi,” ujar Kapolsek menyebutkan situasi sudah terkendali. (m27)

ESI Sumut Ramadhan Online Tournament MEDAN (Waspada): Esports Indonesia (ESI) Sumut menggelar turnamen game online yang bertajuk ESI Sumut Ramadhan Online Tournament dengan total hadiah Rp100 juta. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mensukseskan anjuran pemerintah untuk stay at home ditengah pandemi Covid-19. Hal itu dikatakan Ketua ESI Sumut, Ruru AS, saat menggelar konfrensi pers di Medan, Jumat (24/4). Dijelaskan Ruru, ESI Sumut menghadirkan 2 judul esports populer, yaitu Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) dan Free Fire (FF). Kata dia, ESI Sumut Ramadhan Online Tournament mempersiapkan hadiah tunai sebesar Rp100 juta untuk 2 cabang yang dipertandingkan ini. Ruru menuturkan, ESI Sumut Ramadhan Online Tournament akan digelar mulai dari 24 April 2020 hingga 24 Mei 2020 dengan mempertandingkan 288 tim untuk Mobile Legends, dan 864 tim untuk cabang Free Fire. Kedua cabang tersebut masing-masing akan melewati 4 minggu pertandingan, yang terbagi

menjadi 3 minggu babak penyisihan dan 1 minggu babak final. “Pada babak final di minggu ke-4, pertandingan akan dibuka dengan babak Quarter Final yang menggunakan format best of 1 (BO1) untuk MLBB, dan best of 2 (BO2) untuk Free Fire. Selanjutnya, 4 tim dari babak Quarter Final akan bertanding di semi final menggunakan format eliminasi best of 3 (BO3) untuk cabang MLBB dan FF,” tuturnya. Ruru menjelaskan, memasuki babak Grand Final, 2 tim terbaik akan bertarung dengan format BO3 untuk MLBB, dan format BO5 untuk FF. Selain memperebutkan juara 1 dan 2, ESI Ramadhan Online Tournament juga menyediakan hadiah untuk juara 3 hingga 8. Dia mengaku, sejauh ini sudah ada sekitar hampir 200 peserta yang mendaftar dan nantinya akan ikut bertanding. “Sumut sendiri punya banyak gamers dan potensi tersebut harus kita kembangkan. Tentu hal ini kita lakukan di rumah masing-masing, sehingga para gamers bisa tetap santai di rumah sekaligus ikut perlombaan,” sebutnya. (cwan)

Polisi Bubarkan Gerombolan Geng Motor

Waspada/Ist

Kapolsek Medan Labuhan Kompol Edy Safari menginterogasi 21 pemain judi tembak ikan yang diamankan dari Jl. Marelan Raya Pasar II, Jumat (24/4).

Arena Judi Ketangkasan Digerebek Polisi MEDAN (Waspada): Satu rumah toko di Jl. Marelan Raya Pasar II, Kel. Rengas Pulau, Kec. Medan Marelan, yang dijadikan sebagai lokasi judi tembak ikan berkedok arena ketangkasan, digerebek personel Polsek Medan Labuhan. Dalam penggrebekan yang dipimpin Kapolsek Medan Labuhan Kompol Edy Safari ini, polisi mengamankan 21 orang pemain judi dan beberapa unit mesin judi tembak ikan milik

pengusaha etnis Tionghoa sebagai barang bukti. Kapolsek Medan Labuhan Kompol Edy Safari menyebutkan, pihaknya berusaha memutus mata rantai penyebaran virus corona dengan mencegah terjadinya kerumunan massa, sehingga menggerebek lokasi judi tembak ikan yang telah meresahkwan warga, bahkan menciptakan kerumuman massa. “Para pemain dan pengelola

judi sudah diamankan dan masih dalam pemeriksaan. Mereka tetap bermain judi di bulan suci Ramadhan ini, sehingga menjalani pemeriksaan,” sebut Edy Safari. Razia permainan judi ketangkasan mesin tembak ikan ini dilaksanakan dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Medan Labuhan, khususnya di bulan suci Ramadhan. (h04)

Satlantas Aktifkan Mobil Dapur Umum MEDAN (Waspada): Satlantas Polrestabes Medan, aktifkan mobil dapur umum dan mobil kesehatan keliling. “Kegiatan dapur umum dan mobil kesehatan keliling ini sudah kita laksanakan sejak Rabu (22/4), di Gor mini Pemprov Sumut Jl. William Iskandar, Medan,” tutur Kasat Lantas AKBP Sonny W Siregar, Jumat (24/4). Dalam kegiatan ini, kata Sonny, Satlantas Polrestabes Medan menurunkan 15 personel untuk melayani warga berdampak Covid 19 dan pengemudi Ojol. Selain itu, menurut dia, pihaknya juga melakukan kegiatan cek suhu tubuh, cuci tangan,

Waspada/ist

Ketua ESI Sumut Ruru AS (dua kiri) didampingi para pengurus dan panitia saat memberikan keterangan terkait perlombaan game online.

penyemprotan disinfektan kepada personel dan kendaraan yang digunakan. Mengenai mobil dapur umum, Kasat Lantas menjelaskan, personel Satlantas memasak di tempat dapur umum. “Kegiatan dapur umum itu juga dicek Kapolrestabes Medan Kombes JE Isir dan dikunjungi Wakapolda Sumut Brigjen Pol. Mardiaz, Kapolda Sumut, dan Pangdam I/Bukit Barisan melihat langsung ke mobil dapur Umum,” ujar Sonny. Usai masak, personel Satlantas membagikan makanan kepada masyarakat dan pengemudi Ojol sebanyak 200 nasi bungkus. (m39)

Waspada/Ist

Personel Satlantas memasak di dapur umum untuk dibagikan kepada warga dan pengemudi Ojol.

MEDAN (Waspada): Sat Reskrim Polrestabes Medan, bekerjasama dengan Sat Sabhara dan Polsek Medan Baru, membubarkan gerombolan geng motor di Jl. Kuali, Ayahanda, Kamis (23/4) malam. “Ada 5 orang anggota geng motor beserta 17 unit kendaraan sepeda motor yang kita amankan,” ujar Kasat Reskrim AKBP Ronny Nicolas Sidabutar. Menurut dia, para anggota geng motor ini sengaja berkumpul, untuk melakukan penyerangan terhadap anggota Waspada/Ist geng motor lainnya. Ronny mengaku, masih 5 orang ABG anggota geng motor yang diamankan polisi. mendalami apa nama gang motor yang berhasil dibubarkan. “Kita belum mengambilnya kembali di Sat Lantas Lapangan tahu apa nama geng motornya, kita masih Merdeka, dengan membawa bukti kendaraan mendalami semua. Pada saat kita datang ke TKP, tersebut. banyak dari mereka yang melarikan diri dan “Bagi mereka yang ingin mengambil kendameninggalkan sepedamotornya,” katanya. raan mereka, silahkan datang di Sat Lantas LapaBagi yang merasa kendaraan sepedamotorngan Merdeka dengan membawa bukti kepenya diamankan, Ronny mengatakan, agar dapat milikan kendaraan,” sebutnya. (m39)

Pelatihan Prakerja Online BBPLK Diminati Penerima Kartu Prakerja MEDAN (Waspada): Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja (BBPLK) Medan, sebagai satu-satunya lembaga pelatihan pemerintah yang lolos kurasi PMO, menyediakan delapan pelatihan online yang dapat diikuti penerima kartu prakerja. Kepala BBPLK Medan Muhammad Ali SS, MA, PhD menyebutkan, sejak Jumat (24/4), tercatat 528 orang mendaftar ke BBPLK Medan, dan jumlah pendaftar terus mengalami peningkatan dalam hitungan menit per menit. Saat ini, BBPLK Medan menempati posisi keempat jumlah pendaftar dari seluruh lembaga pelatihan yang menjadi mitra platform digital Kemenaker. Peserta berasal dari seluruh wilayah Indonesia dengan latar belakang pekerjaan maupun pendidikan beragam. “Dari data pendaftar diketahui bahwa pelatihan yang paling banyak diminati adalah receptionist. Disusul berturut-turut Public Area Cleaner, Room Attendant dan Digital Marketing (Sosial Media Administrator). Kebanyakan para pendaftar adalah para pekerja industri perhotelan yang saat ini sedang cuti atau di rumahkan akibat

Pandemi Covid-19,” ujar Ali kepada Waspada, Jumat (24/4). Ali menjelaskan, durasi pelatihan yang akan diikuti peserta berkisar antara lima hari hingga dua minggu, sesuai dengan program pelatihan yang dipilih. Jangka waktu ini ditentukan berdasarkan unit kompetensi yang perlu dikuasai peserta, sehingga kualitas lulusan pelatihan prakerja online BBPLK Medan tetap terjaga. Pada akhir pelatihan, akan dilakukan evaluasi dan juga pemberian sertifikat digital kepada para peserta yang berhasil memenuhi standar minimal kelulusan yang telah ditetapkan untuk masing-masing program pelatihan. Tidak hanya itu, kata Ali, BBPLK Medan juga akan memastikan peserta untuk memberikan ulasan dan review terhadap program pelatihan yang baru saja diikuti, sebagai bahan evaluasi dan pengembangan pelatihan di masa yang akan datang. Dia mengajak para penerima kartu pra kerja untuk mendaftar pelatihan di BBPLK Medan dengan mengunjungi www.bbplkmedan. kemnaker.go.id atau menghubungi call centre 0889-0890-9990. (h04)


Sumatera Utara

WASPADA Sabtu 25 April 2020

B3

PDP Asal L. Batu Dirawat Di Medan RANTAUPRAPAT (Waspada): Satu PDP warga Rantauprapat, Kabupaten Labuhanbatu berinisial Ik, dirawat di Medan. Pada Rabu (22/4) malam sekira pukul 20:00, Ik tiba di IGD RSU Rantauprapat, setelah dirujuk dari klinik bunda/klinik dr Chairil, dengan keluhan batuk dan sesak. Selanjutnya sekira pukul 20:30, pasien diperiksa oleh tim dokter Covid-19 dan langsung dikonsulkan ke dr. Guntur Ginting sebagai dokter penanggungjawab pasien tersebut. Petugas bertanya tentang riwayat pekerjaan pasien dan keluarga. Ternyata setelah ditanya, istri pasien adalah seorang pedagang pakaian yang notabene selama ini belanja dari luar kota (Medan). Selanjutnya setelah melakukan pemeriksaan pasien, dokter menganjurkan pemeriksaan laboratorium rapid test beserta darah lengkap.

Pada Kamis (23/4) dinihari sekira pukul 00:18, hasil pemeriksaan laboratorium keluar dan rapid test dinyatakan positif reaktif. dr. Guntur selaku dokter penanggungjawab menganjurkan agar pasien dirujuk dan melalui program sistem rujukan Sir Rute ke RSU Martha Friska. Proses persiapan keberangkatan dilakukan terhadap pasien dan persiapan kelengkapan obat dan administasi serta surat persetujuan dari keluarga. Pada Kamis (23/4) sekira pukul 05:00, pasien diberangkatkan ke RSU Martha Friska menggunakan ambulans didampingi perawat. Ketua Gugus Tugas kabupaten Labuhanbatu Andi Suhaimi Dalimunthe melalui juru bicara Gugus Tugas RajidYuliawan, Kamis (23/4) mengatakan, pasien sudah diterima di RS Marta Friska Medan dan dirawat di sana,” katanya. (c07/C)

Putra Anggota DPRDSU Negatif Covid-19 KISARAN (Waspada): Berdasarkan hasil uji swab, putra anggota DPRDSU asal Kab. Asahan dinyatakan negatif Covid-19. Namun hingga saat ini Pemkab Asahan masih menunggu petunjuk selanjutnya dalam penanganan pasien. “Laporan yang kami terima hari ini hasil uji swab atas nama MPS, 24, warga Kec. Simpang Empat, dinyatakan negatif Covid-19,” jelas Jubir Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid19 Kab. Asahan RH Siregar, Jumat (24/4). Sebelumnya, kata Siregar, pasien ini dinyatakan PDP setelah melakukan uji rapid test dinyatakan positif, dan serangkaian pemeriksaan di RSUD Kisaran. Dia mengalami gejala batuk, demam dan sesak nafas. Pada Kamis

(16/4), dirujuk ke RS Martha Friska Medan untuk proses pemeriksaan lebih lanjut. Pasien ini merupakan putra anggota DPRDSU ES, 55, warga Kec. Simpang Empat yang kini dinyatakan positif Covid-19, dan masih dalam perawatan medis di RS Martha Friska. “Untuk tindak lanjut pasien ini, kami masih menunggu petunjuk selanjutnya dari GugusTugas Provinsi Sumut, apakah akan dibawa kembali ke Asahan, atau tetap di Medan,” jelas Siregar. Data terakhir terkait Covid-19, jumlah ODP sebanyak 28 orang, sedangkan PDP tersisa satu orang, selanjutnya positif Covid-19 sebanyak empat orang, dengan keterangan yang sembuh satu orang dan meninggal satu orang. (a15/a31/C)

Jamaah Tarawih Di Labusel Ramai KOTAPINANG (Waspada) : Mewabahnya virus Corona (Covid-19) tidak menyurutkan semangat umat Islam di Kab. Labusel, khususnya di Kec. Kotapinang, untuk meningkatkan ibadah selama bulan suci Ramadan 1441 Hijriyah. HaripertamapelaksanaanshalatTarawih,Kamis (23/4) malam, sejumlah masjid di Kel. Kotapinang, Kec. Kotapinang, tetap ramai jamaah. Tidak hanya kaum pria, jamaah wanita dan anak-anak tampak antusias melaksanakan ibadah tersebut. Kondisi itu terpantau di Masjid Besar Al Mustafa Jl. Masjid dan Masjid Jami’ di JalinsumBedagai, Kel. Kotapinang, Kec. Kotapinang. Puluhan jamaah sejak pelaksanaan shalat Isya, sudah mulai berdatangan ke masjid tersebut. Meski demikian, jumlah jamaah yang hadir di kedua masjid tersebut terpantau jauh berkurang dibanding Ramadhan tahun-tahun sebelumnya. Jika biasanya pada malam pertama pelaksanaan Tarawih barisan (shaf ) jamaah meluber hingga ke teras masjid, malam itu seluruhnya hanya ada di dalam masjid. Keramaian pelaksanaan shalat Tarawih juga tampak di Masjid Al Falah di Jl. Lobu dan Masjid Taqwa di Jl. Kalapane, Kel. Kotapinang. Meski secara nasional isu Covid-19 sudah sangat santer, namun sebagian besar masyarakat memilih tetap melaksanakan ibadah.

“Nggak ada masalah dengan shalat Tarawih di masjid. Lagian asal muasal virus Corona justru dari pusat pasar di China, bukan rumah ibadah,” kata Ridwan, seorang jamaah shalat Tarawih di Masjid Jami’ Kotapinang. Sepi Di tempat terpisah, pelaksanaan shalat Tarawih pada malam pertama Ramadhan 1441 H di Masjid Al Muhajirin Perumnas Simbara Permai, Sidikalang, sepi. Imam shalat tarawih Junaidi Tanjung sebelum pelaksanaan shalat Tarawih menyampaikan, Kamis (23/4) malam, pelaksanaan shalat Tarawih berbeda dibanding pelaksanaan tahun sebelumnya disebabkan wabah pandemi Covid-19. Untuk upaya memutus rantai penyebaran virus corona itu dikatakan Junaidi Tanjung, diimbau kepadaseluruhjamaahMasjidAlMuhajirinKomplek Perumahan Kalang Simbara Permai, Kecamatan Sidikalang agar mematuhi Standar Operasional Prosedur (SOP) Dinas Kesehatan diantaranya supaya tetap cuci tangan dan memakai masker serta membawa sajadah dari rumah. Mustafa,47,salahseorangjamaahmengata-kan, pelaksanaan shalatTarawih tahun ini tidak seramai pada tahunlalu.Tahuninitidakseorangpunjamaah wanita yang ikut shalat tarawih termasuk anak- anak di bawah umur..(c18/ckm/B)

Ashari Temui ASN Saat Beraktivitas LUBUKPAKAM ( Waspada): Bupati Deliserdang Ashari Tambunan usai mengikuti video conference di Posko Gugus Tugas Percepatan Penanganan Corona Virus Disease 2019 (GTPP-Covid-19) di kantor bupati, Kamis (23/4), menemui para ASN yang sedang melaksanakan tugas di ruangan kerjanya masingmasing. Ashari didampingi Kabag Tupim M. Ari Mulyawan Simatupang dan Kabag Umum M. Abduh Rizali Siregar memasuki seluruh ruang kerja Aparatur Sipil Negara (ASN). Selain memperhatikan kondisi ruangan kerja, Ashari menekankan agar ASN tetap meningkatkan kebersihan dan kenyamanan ruangan kerja. Terlebih, saat ini sedang dilanda pandemi bencana non alam, wabah virus Corona (Covid-19).

“Jika ruangan kerja kita ini bersih dan teratur, maka dapat dipastikan kita akan bekerja dengan nyaman. Karenanya, jaga dan tingkatkan terus kebersihan di setiap ruang kerja kita,” kata Ashari saat memasuki ruangan kerja Bagian Organisasi Setdakab Deliserdang. Bahkan, ketika melihat sebuah mesin tik terletak di atas meja, Ashari langsung bertanya, “Apakah mesin tik ini masih digunakan?” Kabag Orta Setdakab Deliserdang M. Sahrul yang turut mendampingi bupati spontan menjelaskan bahwa mesin tik tersebut masih tetap digunakan dalam pembuatan surat-surat tertentu. “Meskipun telah menggunakan komputer, namun mesin tik tersebut tetap dimanfaatkan,” terang Sahrul. (a06/B)

Waspada/M Husni Siregar/B

BUPATI Deliserdang Ashari Tambunan didampingi Kabag Tupim M. Ari Mulyawan Simatupang saat menemui ASN di salah satu ruangan kerja Sekretariat Pemkab Deliserdang, Kamis (23/4).

Waspada/Edward Limbong/B

PERSONEL Polresta Deliserdang saat melakukan Operasi Ketupat di hari pertama.

Pemudik Masih Nihil Pelintas Jalan Tol Turun 70 Persen DELISERDANG (Waspada): Operasi Ketupat 2020, di wilayah hukum Polresta Deliserdang dimulai 24 April hingga 31 Mei 2020. Dalam operasi ini, salah satu sasarannya adalah pengguna jalan yang melakukan mudik. Hasilnya, untuk hari pertama masih nihil ditemukan pemudik. Pantauan Waspada, Jumat (24/4) sore, personel Sat Lantas Polresta telah melakukan persiapan membuat posko Operasi Ketupat di depan jalan tol Palu Kemiri. Selain itu, posko juga didirikan di depan tol Tanjungmorawa. Sembari mendirikan posko, personel juga melakukan pemeriksaan terhadap mobil minibus dengan melihat SIM dan KTP guna memastikan daerah asal pengendara tersebut. Bila tujuannya untuk mudik, maka pengendara diimbau putar balik ke daerah asal. Hal ini dilakukan dalam upaya

mencegah penyebaran virus Corona (Covid-19). Manager Humas Jasa Marga Nusantara M. Syaiful Bahmid mengatakan, ada dua lokasi di depan jalan tol yang dijadikan tempat pemeriksaan terhadap pengendara mobil. “Untuk wilayah tol JMKT, ada dua posko di Palu Kemiri dan di tol Tanjungmorawa,” tambahnya. Apakah ada rencana akses tol ditutup, Syaiful mengatakan, sampai hari ini belum ada pembahasan tersebut dilakukan. “Rencana tutup, belum ada,” katanya. Syaiful yang wilayah kerja-

nya meliputi Tol Belmera, JMKT tersebutmengatakan,sejakCovid19 mewabah, volume mobil yang masuk tol mengalami penurunan hingga 70 persen. “Yang jelas mengalami penurunan hingga 70 persen,” ujarnya. Wakasat Lantas AKP MP Pardede yang ditemuiWaspada di lokasi mengatakan, Operasi Ketupat 2020 sudah dimulai sejak 24 April hingga 31 Mei 2020. “Sasaran kita adalah pemudik yang datang dari berbagai kabupaten/kota, ketika ditemukan kita suruh untuk putar balik,” katanya. Dijelaskannya, operasi pemudik ini dilakukan berdasarkan KTP para pengguna jalan. “Berdasarkan KTP dan muatan dalam mobil, bisa kita lihat orang itu mudik atau tidak. Hari ini mulai operasi dan imbauan masih kita lakukan. Hanya saja, sasaran yang disu-

Waspada/Edward Limbong/B

Waspada/Edward Limbong/B

MANAGER Humas Jasa Marga Nusantara M Syaiful Bahmid.

KAPOLRESTA Deliserdang Kombes Pol Yemi Mandagi.

ruh balik masih nihil,” jelasnya. Kapolresta Deliserdang Kombes Pol Yemi Mandagi mengatakan, sasaran Operasi Ketupat yang dimulai hari ini adalah pemudik. Karena itu, Kombes Yemi mengimbau agar warga Kabupaten Deliserdang tidak mudik

demi memutus mata rantai penyebaran Covid-19. “Kita mengimbau warga untuk tidak mudik karena wabah Corona yang masih terus terjadi. Untuk memutus mata rantainya, sebaiknya kita di rumah saja, supaya keluarga kita tidak terjangkit,” ujarnya.(cel/a06/I)

Pengendara Sepedamotor Tewas Tabrak Truk SIMALUNGUN (Waspada): Kecelakaan lalu lintas melibatkan sepedamotor Kawasaki kontra truk colt diesel di Jalan umum jurusan Dolok Pardamean-Tanjung Dolok, Km 0203 Dusun III Desa Siruberube, Kec. Dolok Pardamean, Kab. Simalungun, mengakibatkan pengendara sepedamotor tewas, Kamis (23/4) siang. Korban adalah Andre Damanik, 27, warga jalan Tongkol No. 96 Kota Pematangsiantar, pengendara sepedamotor Kawasaki BK 4524 ABT. Setelah kejadian tabrakan korban mengalami luka parah dan meninggal dunia di TKP. Sedangkan pengemudi truk colt diesel BK 8173 CU dikemudikan Joko, 23, alamat Afd. E Sidamanik Kec. Pamatang

Sidamanik, Kab. Simalungun, beserta penumpangnya bernama Oloan Sunardo Haloho, 27, tidak alami luka. Kasat Lantas Polres Simalungun Iptu Jodi Indrawan melalui Kanit Laka Ipda Ramadhan Siregar, saat dikonfirmasi membenarkan adanya peristiwa laka lantas di Desa Siruberube yang menimbulkan satu korban jiwa. Dikatakan, sebelum kecelakaan lalu lintas itu, sepedamotor Kawasaki BK 4524 ABT yang dikemudikan Andre Damanik datang dari arah Dolok Pardamean menuju arah Tanjung Dolok dengan kecepatan tinggi. Sesampainya di tempat kejadian perkara, korban mengambil jalan terlalu ke kanan sehingga tabrakan dengan

mobil truk colt diesel BK 8173 CU yang dikemudikan Joko yang datang berlawanan arah sehingga terjadi tabrakan laga kambing. “Diduga pengemudi sepedamotor Kawasaki kurang hati-hati dan dalam kecepatan tinggi dan mengambil jalan terlalu ke kanan, sehingga tabrakan dengan mobil truk colt tidak terelakkan yang mengakibatkan tewasnya korban,” papar Ramadhan. Sekaitan dengan peristiwa itu, Sat Lantas Polres Simalungun telah menerima laporan, serta melakukan cek dan olah TKP. Kemudian saat mengevakuasi korban, petugas Sat Lantas menggunakan alat pelindung diri (APD) untuk dibawa ke RSUD Djasamen Saragih. (a29/C)

Waspada/Ist

PETUGAS Sat Lantas Polres Simalungun saat mengevakuasi korban terlihat menggunakan pakaian APD.

Zona Merah, Masjid Boleh Tiadakan Shalat Berjamaah DELISERDANG (Waspada): Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Deliserdang menyatakan, bagi wilayah yang masih berstatus zona hijau virus Corona atau Covid-19, bisa menyelenggarakan shalat tarawih maupun shalat fardhu lima waktu dan shalat Jumat secara berjamaah. Selain itu, MUI Deliserdang juga berpendapat, pengurus masjid khususnya di zona merah, diperbolehkan meniadakan shalatJumatdanshalatberjamaah. “Jadi begini, kita tetap mendukung anjuran pemerintah dan pihak-pihak medis tentang masalah Covid-19. Namun dalam melaksanakan ibadah ini, ada yang bertempat di masjid ada yang tidak,” kata Ketua MUI Deliserdang Dr. Aripin Marpaung Kamis (23/4). Menurutnya, ada masjid yang tidak melaksanakan shalat Tarawih, tidak disalahkan. Ada yang melaksanakan, juga tidak disalahkan, asalkan memenuhi standar yang dianjurkan pemerintah dan protokol kesehatan. Hal yang sama juga berlaku pada shalat fardhu lima waktu secara berjamaah dan shalat Jumat. Aripin meminta kepada

jamaah yang melaksanakan ibadah berjamaah harus menerapkan berbagai hal. “Sajadah harus bawa sendiri, anak-anak tidak boleh dibawa, tadarusan tidak ada, Nuzul Quran tidak ada. Shalat Tarawih itupun kalau bisa bagi yang melaksanakan (dicari ayat-ayat pendek), jangan berlama-lama. Kemudian, masjid steril dan ada fasilitas cuci tangan,” ucapnya. P. Sidimpuan Sementara itu, MUI Kota P. Sidimpuan menganjurkan agar pelaksanaan shalatTarawih pada bulan Ramadhan, tetap dilaksanakan di masjid. Ketua MUI Kota Padangsidimpuan Zulfan Efendi Hasibuan mengatakan, ibadah shalat Tarawih selama bulan suci Ramadhan, akan tetap dilaksanakan di masjid, namun disederhanakan menjadi 11 rakaat saja. Kemudian, masjid akan melengkapi fasilitas sesuai protokol kesehatan. Hal itu disampaikan Zulfan saat menghadiri rapat dengan Wali Kota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution, di Aula Kantor Wali Kota, Senin (20/4). Turut hadir Ketua FKUB, Ketua PC NU, Ketua PD Muham-

madiyah dan Ketua BKPMRI Padangsidimpuan. Zulfan mengatakan, memang tidak ada keharusan bagi umat muslim untuk melaksanakan Tarawih di masjid. Sebab, shalat Tarawih juga bisa dilaksanakan di rumah. Namun selama ini masyarakat sudah terbiasa shalatTarawih di masjid. “Ramadhan menjadi rahmat bagi orang yang beriman. Mari kita sambut dengan hati yang ikhlas, dan semoga doa

umat di bulan suci Ramadhan ini diijabah Allah SWT, sehingga wabah Corona segera berakhir,” ujarnya. Pada kesempatan itu, Wali Kota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution memaparkan kondisi 51 Orang Dalam Pantauan yang mempunyai riwayat Kontak Erat dari PDP 01. Ada 6 orang yang reaktif berdasarkan hasil rapid test. Satu diantaranya masih di bawah umur dan perlu pendampingan

orangtua, sehingga dilakukan karantina mandiri di rumah dan diperlakukan khusus. Binjai Pengurus MUI Kota Binjai membuat panduan tentang penyelenggaraan ibadah dalam keadaan musibah wabah Corona Virus Diseases (Covid-19). Ketua MUI Binjai DR. HM. Jamil, MA dan Sekum H. Jafar Sidiq, SAg, MSi menjelaskan, Kamis (16/4), panduan dibuat MUI Binjai sebagai respon

banyaknya pertanyaan tentang ibadah selama Ramadhan dan Idul Fitri dengan adanya wabah Covid-19. Ketua MUI Binjai HM Jamil mengatakan, kawasan yang potensi penularannya tinggi atau sangat tinggi berdasarkan ketetapan pihak berwenang, maka boleh meninggalkan shalat Jumat dan menggantikannya dengan shalat Zuhur di kediamannya. Kemudian, boleh mening-

galkan shalat berjamaah lima waktu, Tarawih dan shalat Id di masjid, mushalla atau di tempat umum lainnya. Namun muazin tetap mengumandangkan azan pada shalat lima waktu di setiap masjid dan mushalla. Pada potensi penularan Covid-19 tidak tinggi (bukan zona merah), maka penyelenggaraan ibadah secara berjamaah di masjid tetap dilaksanakan. Misalnya, shalat fardhu lima waktu, shalat Jumat,

Tarawih maupun shalat Id dengan ketentuan pengurus masjid rutin melakukan penyemprotan cairan disinfektan. Jamaah memastikan dirinya bukan ODP dan PDP atau ada tanda yang mencurigakan terkait covid-19. Jamaah memakai masker, membawa sajadah sendiri, mencuci tangan pakai sabun sebelum dan setelah pelaksanaan ibadah.(cel/c02/ a06/a04/B)

Waspada/Edward Limbong/B Waspada/Andi Nasution/B

Wali Kota Irsan Efendi Nasution menerima kehadiran ulama.

KETUA MUI Deliserdang Dr. Aripin Marpaung foto bersama usai melakukan pertemuan, beberapa waktu lalu.


Sumatera Utara

B4

WASPADA Sabtu 25 April 2020

Bezuk Tahanan Melalui VC

WASPADA Pemimpin Umum Dr. Hj. Rayati Syafrin Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab H. Prabudi Said Wakil Pemimpin Umum/Wapemred H. Teruna Jasa Said Wakil Penanggung Jawab H. Sofyan Harahap Pemimpin Perusahaan: Dr. Hj. Rayati Syafrin. Manajer Umum: H. Hendra DS. Manejer Iklan: H.Teruna Jasa Said, Hendrik Prayitno (Wakil), Rumondang Siagian (Medan), Lulu Lusia Damayanti (Jakarta). Redaktur Pelaksana Berita: Edward Thahir. Redaktur Pelaksana Non Berita: Dedi Sahputra (SMW Halaman Utama). Redaktur Medan: Zulkifli Harahap. Redaktur Sumatera Utara: David Swayana. Redaktur Aceh: Gito AP (SMW Halaman Utama). Redaktur Olahraga: Jonny Ramadhan Silalahi. Redaktur Luar Negeri: Aldion Wirasenjaya. Pj. Redaktur Nasional: T. Junaidi. Pj. Redaktur Ekonomi: Sulaiman Hamzah (Teknologi, Rumah). Humas: H. Erwan Efendi (Kabag). Promosi: H. Hendra DS (Kordinator), Hendrik Prayetno. Sekretaris Redaksi: Hj. Hartati Zein. Pemasaran: Zultamser. Asisten Redaktur: Irwandi Harahap (Halaman Utama), M. Ferdinan Sembiring (Medan, Universitaria), Diurna Wantana (Sumatera Utara, SMW Sumut-Aceh), Rizaldi Anwar (Aceh), Dedi Riono (Olahraga, Budaya), Austin Antariksa (KMS Kreasi), Armansyah Thahir (SMW Olahraga, Otomotif), Arianda Tanjung (SMW Olahraga, Kesehatan, Komunitas), Rudi Arman (SMW Medan), Syafriwani Harahap (Ragam, Keluarga, Kilas Balik), Hj. Neneng Khairiah Zen (Pendidikan,Travel, Kuliner),T. Junaidi (Hiburan), Denny Adil (Pelangi). Wartawan Kota Medan: Rudi Arman, Gito AP, M. Ferdinan Sembiring, M. Edison Ginting, Anum Purba, Amrizal, Sulaiman Hamzah, Sugiarto, Andi Aria Tirtayasa, Rama Andriawan, Sri Wahyuni Naibaho. Olahraga: Austin E. Antariksa, Dedi Riono, Armansyah Thahir, Arianda Tanjung. Fotografer: Muhammad Faisal, Hang Tuah Jasa Said, Surya Efendi. Koran Masuk Sekolah/KMS: Arianda Tanjung. Wartawan Jakarta: Andi Yanto Aritonang (Koordinator), Hasriwal AS, Dian Warastuti. Wartawan Sumatera Utara: Binjai/Langkat: Nazelian Tanjung (Koordinator), H. Riswan Rika, Ria Hamdani, Abdul Hakim, Chairil Rusli, Asrirais. Deli Serdang/Serdang Bedagai: HM. Husni Siregar (Kepala Biro), Irianto, Khairul Kamal Siregar, Edward Limbong, Edi Sahputra. Asahan/Tanjungbalai/Batubara: Nurkarim Nehe (Kepala Biro), Sapriadi, Bustami Chie Pit, Agus Diansyah Hasibuan, Iwan Hasibuan, Rahmad Fansur Siregar, Rasudin Sihotang. Tanah Karo/Dairi/Pakpak Bharat: Panitra Nedy Tarigan (Koordinator), Micky Maliki, Warikam Boang Manalu, Kartolo Munthe, Natar Manalu. Tebingtinggi/Pematangsiantar/Simalungun: Muhammad Idris (Kepala Biro), Kristian Brahmana, Edoard Sinaga, Hasuna Damanik, Ramsiana Gultom. Labuhan Batu/ Labuhan Batu Utara/ Labuhan Batu Selatan: Neirul Nizam (Kepala Biro), Budi Surya Hasibuan, Syahri Ilham Siahaan, Rifiq Syahri, Denny Syafrizal Daulay. Tapanuli Utara: Parlindungan Hutasoit. Humbang Hasundutan/Samosir/Toba Samosir: Horden Silalahi, Edison Samosir, Hendro Sihaloho. Sibolga/Tapanuli Tengah: Haris Sikumbang. Tapanuli Selatan/ Padang Sidimpuan: Sukri Falah Harahap (Kepala Biro), Ahmad Cerem Meha, Mohot Lubis, M. Suhandi Nasution. Mandailing Natal: Sarmin Harahap. Padang Lawas Utara: Sori Parlah Harahap. Padang Lawas: Idaham Butarbutar, Syarif Ali Usman. Kepulauan Nias: Bothaniman Jaya Telaumbanua. Wartawan Aceh: Banda Aceh: Aldin Nainggolan (Kepala Perwakilan), Munawardi Ismail, Muhammad Zairin, Zafrullah, T. Mansursyah, T. Ardiansyah, Gito Rollies. Aceh Utara/Lhokseumawe: Maimun (Koordinator), Zainal Abidin, Zainuddin Abdullah. Kuala Simpang: Muhammad Hanafiah, Yusri. Langsa: H. Ibnu Sa’dan, Dedek Juliadi, Munawar. Aceh Timur: Muhammad H. Ishak, Musyawir. Bireuen: Abdul Mukti Hasan. Pidie: Muhammad Riza. Pidie Jaya: Ferizal Gazali Sabang: T. Zakaria Al-Bahri. Subulussalam: Khairul Boang Manalu. Aceh Selatan: Faisal. Aceh Barat Daya: Syafrizal. Aceh Tenggara: Ali Amran. Aceh Singkil: Arief K Helmi. Simeulue: Rahmad. Nagan Raya: Mujiburrahman.

Jangan layani dan segera laporkan ke pihak berwajib atau ke Sekretaris Redaksi bila ada yang mengaku wartawan WASPADA tetapi tidak bisa menunjukkan kartu pers yang sah, ditandatangani pemimpin redaksi

Waspada/Bothaniman Jaya Telaumbanua/B

KAJARI Gunungsitoli Futin Helena Laoli didampingi Kasi Pidsus, Fatizaro Zai saat memberikan keterangan kepada wartawan terkait penetapan tiga tersangka kasus dugaan korupsi pembangunan USB SLB Negeri di Nisbar, Jumat (24/4).

TEBINGTINGGI (Waspada) : Selama bulan suci Ramadhan, keluarga tahanan PolresTebingtinggi hanya bisa membezuk tahanan menjadi sistem online yakni melalui aplikasi video call (VC) dari Whatsapp. Hal ini dilakukan agar mengurangi aktivitas tamu yang hendak membezuk keluarganya yang sedang berada di Polres Tebingtinggi, Jumat (24/4). Selain untuk mengurangi aktivitas bertamu di Polres Tebingtinggi, sistem bezuk secara online diperkirakan akan lebih menghemat biaya bahan bakar motor keluarga tahanan dari rumah hendak ke Polres Tebingtinggi. Kasat Reskrim Polres Tebingtinggi AKP Rahmadani kepada wartawan mengatakan, jam bezuk secara online sudah mulai dari k Kamis (23/4), terlihat keluarga pasien pun juga senang karena dapat video call dengan keluarganya yang sedang terjerat masalah hukum di Polres Tebingtinggi, para tahanan diberikan waktu kurang lebih 15 menit untuk berbincang-bincang dengan keluarganya. Sebelum mengambil keputusan seperti ini, dengan meniadakan jam bezuk secara langsung, dan menggantinya dengan sistem video call, Sat Reskrim Polres Tebingtinggi sudah berulang kali rapat dengan Sat Tahti Polres Tebingtinggi, dan terlihat hasilnya sangat maksimal. Pihaknya mengimbau kepada keluarga tahanan agar mendaftarkan nomor WhatsAppnya ke Sat Reskrim Polres Tebingtinggi, karena apabila hendak melakukan jam bezuk secara online keluarga harus mendaftarkan terlebih dahulu, dan pihak Polres yang akan menghubungi pihak keluarga, karena sistem jam bezuk online dimulai dari pukul 17.00. (ckb/B)

Kejari G.Sitoli Tetapkan Bantuan Korpri Disalurkan Tiga Tersangka Korupsi Terkait Pembangunan SLB Di Nias Barat GUNUNGSITOLI ( Waspada) : Penyidik Kejaksaan Negeri Gunungsitoli menetapkan tiga tersangka kasus korupsi pembangunan Unit Sekolah Baru (USB) Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri di Kabupaten Nias Barat tahun anggaran 2016 dengan pagu dana Rp2,335 miliar. Kajari Gunungsitoli Futin Helena Laoli didampingi Kasi Pidsus Fatizaro Zai, dan Puryaman Harefa, Jumat (24/4) membenarkan telah menetapkan tiga tersangka kasus dugaan korupsi pembangunan USB SLB Negeri di Nias Barat. “Benar kita sudah menetapkan tiga tersangka kasus korupsi pembangunan USB SLB Negeri di Desa Onowaembo, Kecamatan Lahomi, Kabupaten Nias Barat tahun anggaran 2016,” ujar Futin Helena Laoli. Menurut Futin, ketiga orang

yang ditetapkan tersangka masing-masing Ketua Komite berinisial ED, 51, alias Ama Berta, Sekretaris Komite FD, alias Ama Fian, 33, dan Bendahara Komite MD, 46, alias Ina Indri. MD juga diketahui sebagai Aparat Sipil Negara di Nias Barat. “Ketiganya kita tetapkan tersangka kasus korupsi pembangunan USB SLB Negeri di Nias Barat dengan kerugian negara kurang lebih Rp2 milliar,” tambah Futin. Kajari Gunungsitoli mengungkapkan dari hasil penye-

lidikan dan audit BPKP Perwakilan Sumut diketahui pengerjaan pembangunan USB SLB tersebut ditemukan pelaksanaannya tidak sesuai juknis sehingga mengakibatkan gagal konstruksi dan gagal bangun. Penyidik dalam waktu dekat akan melakukan pemeriksaan ketiga tersangka termasuk saksi saksi berjumlah 19 orang. Ditanya kemungkinan akan ada tersangka baru, Futin mengatakan akan dilihat perkembangan dari hasil pemeriksaan masing-masing tersangka dan saksi saksi. Jika ditemukan bukti dan indikasi kuat ada pihak lain yang turut terlibat tidak tertutup kemungkinan akan dijadikan tersangka baru. Kepada ketiga tersangka dijerat pasal 2 ayat 1, pasal 3 UU RI No.31/1999 Tentang Pem-

berantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimanan diubah dan ditambah dengan UU RI No.20/2001 tentang perubahan atas UU No.31/1999 Tentang Pemberantasan Tipikor jo pasal 55 ayat 1 ke 1 KUHpidana dengan ancaman hukuman maksimal 20 tahun penjara. Untuk diketahui, dana proyek pembangunan gedung SLB di Nias Barat berasal dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Kementerian Pendidikan Republik Indonesia tahun anggaran 2016. Pembangunan gedung SLB di Nias Barat dikerjakan secara swakelola oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Nias Barat melalui Komite Sekolah dengan dana sebesar Rp2.335.470.000. (a25/C)

Selama Ramadhan, Jam Kerja ASN Berkurang KOTAPINANG (Waspada) : Jam kerja seluruh ASN jajaran Pemkab Labusel selama bulan suci Ramadhan 1441 H berkurang, dari delapan jam menjadi enam jam. Pengamatan Waspada pada hari pertama Ramadhan, Jumat (24/4), ASN yang biasanya masuk kerja pukul 07.45 berubah menjadi pukul 08.00. Sedangkan waktu pulang kerja pada hari Jumat yang

biasanya pukul 15.45, diubah menjadi lebih cepat, yakni pukul 15.30. Perubahan jam kerja ASN tersebut sesuai Surat Edaran Bupati Labusel No.060.1/434/ Orta/2020 tanggal 21 April 2020 tentang Penetapan Jam Kerja pada Bulan Ramadan 1441 H bagi Aparatur Sipil Negara Labusel. “Jam kerja pegawai diubah seiring bulan Ramadan,” kata

Kabag Orta Setdakab Labusel, Cintra Simbolon. Dijelaskan, bagi instansi yang memberlakukan 5 hari kerja, Senin hingga Kamis masuk kerja pukul 08.00 dan pulang pukul 15.00WIB. Sedangkan pada hari Jumat masuk pukul 08.00 dan pulang pukul 15.30. Sementara bagi instansi yang memberlakukan 6 hari kerja, pada hari Senin hingga Kamis dan Sabtu, masuk pukul

08.00, kemudian pulang pukul 14.00. Kemudian pada hari Jumat, masuk kerja pukul 08.00 dan pulang pukul 14.30. “Biasanya, pada Senin hingga Kamis para ASN masuk kerja pukul 07.45 dan pulang pukul 16.30. Sedangkan pada hari Jumat, biasanya masuk pukul 07.30 dan pulang pukul 15.45. Ada pemangkasan jumlah jam kerja lebih dari 90 menit per hari,” katanya. (c18/B)

Tidak Dapat Bantuan, Warga Protes

Waspada/Mohot Lubis/B

WALI Kota P.Sidimpuan Irsan Efendi Nasution memberi penjelasan kepada warga yang protes karena tidak mendapat paket sembako dari Pemko P.Sidimpuan, Rabu (22/4).

P.SIDIMPUAN (Waspada): Tak dapat bantuan Paket Sembako terdampak Covid-19, puluhan warga KelurahanWekI, Kecamatan P. Sidimpuan Utara, Rabu (22/4), mendatangi Kantor Wali Kota P. Sidimpuan guna mempertanyakan nasib mereka. Aksi protes warga yang umumnya ibu rumah tangga itu, dipicupembagianpaketsembako dariPemkoP.SidimpuanpadaSenin (21/4) dan Selasa (22/4). Mereka menilai pembagian sembako itu tidak adil, karena banyak warga kurang mampu tidak mendapatkannya. Mereka tiba di depan pintu gerbang kantor Wali Kota P. Si-

dimpuan sekira pukul 16:15 dan langsung menyampaikan protes karena tidak mendapat paket sembako. Wali Kota P. Sidimpuan Irsan Efendi Nasution mengatakan, warga yang tidak mendapat bantuan agar melapor kepada kepala lingkungan atau lurah di tempat masing-masing gunadidataulangdandiverifikasi. Pembagian bantuan sembako kepada warga Kota P. Sidimpuan,lanjutwalikota,merupakan tahap pertama dan tahap berikutnya disalurkan secepatnya. Setelah mendapat penjelasan dari wali kota, warga yang berunjukrasa membubarkan diri.(cml/B)

LUBUKPAKAM ( Waspada): Ketua Korpri Deliserdang Darwin Zein ‘diserbu’ para abang becak bermotor (betor) saat menyalurkan bantuan di sekitar Lapangan Segitiga Lubukpakam, Kamis (23/4). Selain yang sedang mangkal, abang betor yang sedang melintas tidak mau ketinggalan menyambangi lokasi. Satu per satu abang becak disambangi Darwin Zein guna menyerahkan paket sembako terdiri dari beras 5 kilogram, telur 30 butir, minyak goreng 1 kg, gula/susu, sabun serta masker. “Pembagian bantuan paket sembako kepada abang becak ini karena kita tahu mereka juga terdampak virus Corona (Covid19). Karena itu, secara spontan kita berhenti,” ujar Darwin Zein didampingi Kepala PMD Citra Effendy Capah, Kadis Pendidikan H. Timur Tumanggor, Kadis DP2KB-P3A Rabiatul Adawiyah Lubis dan Camat Lubukpakam Kurnia Boloni Sinaga. Ketua Korpri ini menjelaskan, bantuan tersebut terdiri atas 3.000 paket dari Korpri Pemkab Deliserdang dan 1.000 paket dari Dinas Pendidikan. Sehingga total keseluruhan ada 4.000 paket pada tahap pertama.(a06/B)

Waspada/M Husni Siregar/B

KETUA Korpri yang juga Sekdakab Deliserdang Darwin Zein membagikan paket Sembako kepada abang Betor di Lubukpakam, Kamis (23/4).

Sumbangkan APD Ke RSUD KISARAN (Waspada): Seorang Ibu Rumah Tangga (IRT) menyumbangkan Alat Pelindung Diri (APD) face shield (pelindung wajah) untuk petugas medis di RSUD Kisaran. Sumbangan itu berasal dari Nurul Novianti dkk, warga Medan, melalui dr. Ibnu Yazid Shabri. Bantuan tersebut diserahkan kepada Koordinator Penanganan Covid-19 RSUD HAMS Kisaran dr. Nini Deritana, SpP, didampingi dr. Dini Tina, SpP dan tim. “Bantuan ini sebagai bentuk dukungan kepada dokter dan tenaga medis di RSUD Kisaran, guna meningkatkan kewaspadaan dalam menangani pasien terkait Covid-19,” jelasnya. Menurut Yazid, face shield berfungsi untuk melindungi area wajah, termasuk mulut, mata dan hidung tenaga medis dari droplet ludah maupun batuk pasien yang disinyalir mengandung virus. Sehingga petugas medis tidak ikut terpapar. SementaraKoordinatorPenangananCovid-19RSUDHAMSKisaran dr. Nini Deritana SpP menyampaikan terimakasih atas perhatian dan kepedulian masyarakat terhadap para medis.(a15/a31/B)

Waspada/Ist

Nurul Novianti dkk, warga Medan, melalui dr.Ibnu Yazid Shabri memberi bantuan face shield kepada petugas RSUD Kisaran.

71 Ribu Warga Simalungun Kehilangan Pendapatan Isolasi Mandiri, 150 KK Terima Sembako Anggota DPR RI Berbagi STABAT (Waspada): Anggota DPR RI dari Partai Gerindra Djohar Arifin Husin berbagi lima ton beras untuk masyarakat miskin di sejumlah kecamatan di Kab. Langkat. Bantuan disalurkan Ketua Rumah Aspirasi Djohar Center Abdul Rahim bersama sejumlah keluarga dan kerabat Djohar, baru-baru ini. Masingmasing warga menerima lima kilogram beras. Informasi diperoleh Waspada, 380 pengemudi becak bermotor menerima bantuan tersebut di halaman Masjid Azizi Tanjungpura. Kemudian ratusan kaum dhuafa lainnya juga memperoleh bantuan serupa. Abdul Rahim mengatakan, selain kepada para abang becak, bantuan juga diberikan kepada kalangan buruh harian, nelayan dan kaum dhuafa. Rahim menyampaikan terimaksih kepada petugas Badan Kemakmuran Masjid (BKM) Azizi Tanjungpura, aparat kepolisian dan TNI atas lancarnya penyerahan bantuan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.(a03/B)

Waspada/Ist

Pengemudi becak bermotor di Kec. Tanjungpura Kab. Langkat saat menerima bantuan dari anggota DPR RI Djohar Arifin Husin yang disalurkan keluarga dan kerabatnya di Tanjungpura.

SIMALUNGUN (Waspada): Bupati Simalungun JR Saragih yang juga Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid19 memastikan bantuan kepada warga yang terdampak Pandemi Corona segera disalurkan. Hal itu disampaikan Kepala Sekretariat Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid -19 yang juga Sekdakab Simalungun, Mixnon Andreas Simamora, Rabu (22/4), di Posko Covid-19 Jl. Sangnaualuh, Kec. Siantar. Saat ini, kata Mixnon, Pemkab Simalungun sedang melakukan verifikasi data warga penerima bantuan, sehingga penyalurannya tepat sasaran dan tidak tumpang tindih. “Ada sekitar 150 ribu warga terdampak Pandemi Covid-19 yang diprioritaskan menerima bantuan dari pemerintah kabupaten, provinsi dan pusat,” kata Mixnon. Sesuai Data Terpadu Keluarga Sosial (DTKS) atau Basis Data Terpadu (BDT), jumlah warga miskin atau tidak mampu di Simalungun sebanyak 83 ribu orang. Bantuan tersebut akan ditanggulangi Pemerintah Provinsi Sumatera Utara dan

pemerintah pusat. Sedangkan warga tidak mampu akibat kehilangan pendapatannya karena terdampak Covid-19, berkisar 71 ribu orang. Mereka kehilangan pekerjaan setelah di-PHK atau dirumahkan, usahanya tutup sehingga perekonomiannya terpuruk. “Bupati JR Saragih sudah memastikan bantuan dari Pemkab Simalungun kepada warga yang terdampak Covid19 di luar dari yang sudah terdata di DTKS, akan segera disalurkan. Pemerintah daerah harus ekstra hati-hati dalam menentukan penerima bantuan supaya tepat sasaran dan tidak tumpang tindih. Sementara warga yang benar-benar membutuhkan justru tidak menerimanya,” ujar Mixnon. Dia menambahkan, bantuan berupa sembako atau dalam bentuk lainnya, bagi warga tidak mampu terdampak Covid-19 yang tidak terdata dalam DTKS, selain berasal dari Pemkab Simalungun juga berasal dari pemerintah desa atau bersumber dari Alokasi Dana Desa (ADD). Hal senada dikatakan Humas Tim Gugus Tugas Pe-

nanggulangan Covid 19 Simalungun, Akmal Haruf Siregar. Menurutnya, saat ini Pemkab melalui Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait sedang melakukan verifikasi data penerima bantuan. Sehing-ga penerima bantuan tepat sasaran dan tidak tumpang tindih. Isolasi Mandiri Sementara itu, 150 Kepala Keluarga (KK) yang menjalani isolasi mandiri di Jl. Anggarajim, Kelurahan Parapat, Kec. Girsang Sipangan Bolon, Kab. Simalungun mendapat bantuan sembako dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan dan Pencegahan Corona Virus Disease (Covid-19) Kab. Simalungun, Rabu (22/4). Sebelumnya, 150 KK mengikuti pemeriksaan rapid test pada 11 April 2020 dan hasilnya negatif. Rapid test diambil setelah seorang warga Jl. Anggarajim yang bertugas di salah satu layanan kesehatan, dinyatakan positif Covid-19 berdasarkan hasil pemeriksaan rapid test. Camat Girsang Sipangan Bolon Eva Suryati Ulyarta Tambunan ketika ditemui Waspada di ruang kerjanya, Kamis (23/

4) mengatakan, pemberian sembako ini sebagai wujud tanggungjawab pemerintah kepada warga yang telah ditetapkan melakukan isolasi mandiri selama 14 hari. “Mereka diminta melakukan isolasi mandiri selama 14 hari terhitung sejak dilakukan rapid test. Direncanakan dalam waktu dekat akan dilakukan

rapid test kedua. Karenanya, pemerintah wajib hadir memenuhi kebutuhan pokok warga,” ujar Eva. Terkait rapid test kedua, Eva berharap hasilnya kembali negatif. “Harapan kita, hasilnya sama dengan rapid test pertama, yakni seluruh warga dinyatakan negatif. Sehingga warga Jl. Anggrajim maupun

Parapat sekitarnya tidak khawatir lagi,” ujarnya. Sembako yang diterima warga Jl. Anggarajim berupa beras 10 kg, mie instan 20 bungkus, ikan kaleng 4 kemasan, susu kaleng empat kemasan, bandrek 5 bungkus, telor 12 butir ditambah Vitamin C masing-masing KK 4 papan dan 300 masker.(crg/a29/B)

Waspada/Ist

Ketua Gugus Tugas Kecamatan sekaligus Camat Girsang Sipangan Bolon, Eva Suryati Ulyarta Tambunan bersama tim membagikan sembako kepada 150 KK warga di Jl.Anggarajim yang melakukan isolasi mandiri, Rabu (22/4).


Sumatera Utara

WASPADA Sabtu 25 April 2020

Kota Medan B. Aceh Binjai Bireuen B. Pidie G. Sitoli K. Jahe Kisaran Kutacane Langsa

Zhuhur 12:26 12:39 12:27 12:34 12:33 12:30 12:27 12:22 12:29 12:29

‘Ashar 15:40 15:52 15:41 15:46 15:47 15:46 15:41 15:37 15:44 15:42

Magrib 18:33 18:48 18:34 18:42 18:41 18:35 18:33 18:29 18:36 18:36

‘Isya

Imsak

Shubuh Syuruq

Kota

19:43 19:58 19:43 19:52 19:51 19:45 19:43 19:38 19:46 19:46

04:50 05:02 04:51 04:56 04:57 04:57 04:51 04:47 04:54 04:52

05:00 05:12 05:01 05:06 05:07 05:07 05:01 04:57 05:04 05:02

L.Seumawe 12:32 L. Pakam 12:25 Sei Rampah12:24 Meulaboh 12:36 P.Sidimpuan12:23 P. Siantar 12:24 Balige 12:24 R. Prapat 12:21 Sabang 12:39 Pandan 12:25

06:16 06:28 06:17 06:23 06:23 06:23 06:18 06:13 06:20 06:18

Zhuhur ‘Ashar 15:45 15:40 15:39 15:50 15:40 15:39 15:40 15:37 15:51 15:41

B5

Magrib

‘Isya

Imsak

Shubuh Syuruq

Kota

Zhuhur ‘Ashar

Magrib

‘Isya

Imsak

Shubuh Syuruq

Kota

18:40 18:32 18:31 18:43 18:29 18:31 18:30 18:27 18:48 18:31

19:50 19:42 19:41 19:53 19:38 19:41 19:40 19:37 19:58 19:41

04:55 04:50 04:49 05:00 04:50 04:49 04:50 04:47 05:01 04:52

05:05 05:00 04:59 05:10 05:00 04:59 05:00 04:57 05:11 05:02

Sibolga Sidikalang Sigli Singkil Stabat Takengon T.Balai Tapaktuan Tarutung T.Tinggi

12:25 12:27 12:37 12:29 12:26 12:33 12:21 12:32 12:25 12:24

18:31 18:33 18:45 18:35 18:34 18:41 18:28 18:39 18:30 18:31

19:40 19:43 19:55 19:45 19:43 19:51 19:38 19:48 19:40 19:41

04:52 04:52 04:59 04:55 04:51 04:57 04:47 04:56 04:51 04:49

05:02 05:02 05:09 05:05 05:01 05:07 04:57 05:06 05:01 04:59

Panyabungan 12:22 Teluk Dalam 12:29 Salak 12:27 Limapuluh 12:23 Parapat 12:25 Gunung Tua 12:22 Sibuhuan 12:22 Lhoksukon 12:31 D.Sanggul 12:25 Kotapinang 12:20 Aek Kanopan 12:22

06:21 06:16 06:15 06:26 06:16 06:15 06:16 06:13 06:28 06:16

15:41 15:42 15:49 15:45 15:41 15:47 15:36 15:46 15:41 15:39

06:17 06:18 06:26 06:21 06:17 06:23 06:13 06:23 06:17 06:15

Dihisab oleh: Tim Ahli Badan Hisab dan Rukyat (BHR) Sumut

Zhuhur ‘Ashar 15:39 15:46 15:43 15:38 15:40 15:38 15:38 15:44 15:41 15:36 15:37

Magrib

‘Isya

Imsak

Shubuh Syuruq

18:27 18:34 18:33 18:30 18:31 18:27 18:27 18:40 18:31 18:26 18:28

19:36 19:43 19:43 19:39 19:41 19:37 19:36 19:50 19:41 19:35 19:38

04:49 04:57 04:53 04:48 04:50 04:48 04:48 04:54 04:51 04:46 04:47

04:59 05:07 05:03 04:58 05:00 04:58 04:58 05:04 05:01 04:56 04:57

Langkat

Bandara Kualanamu Hanya Layani Kargo DELISERDANG (Waspada) : Seluruh bandara yang dikelola PT Angkasa Pura II, termasuk Bandara Kualanamu International, Deliserdang, tetap beroperasi. Namun hanya melayani sejumlah penerbangan kargo dan khusus. Informasi dihimpun Waspada, Jumat (24/ 4) luntuk penerbangan penumpang berjadwal dan tidak berjadwal sementara waktu tidak dioperasikan sejak 24 April hingga 1 Juni 2020. Hal ini sesuai Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 25/2020 tentang Pengendalian Transportasi Selama Musim Mudik Idul Fitri 1441 H dalam rangka Pencegahan Penyebaran COVID-19. Saat ini, PT Angkasa Pura II mengelola 19 bandara yaitu Soekarno-Hatta (Tangerang), Halim Perdanakusuma ( Jakarta), Sultan Mahmud Badaruddin II (Palembang), Kualanamu (DeliSerdang), Sultan Syarif Kasim II (Pekanbaru), Silangit (Tapanuli Utara). Lalu, Raja Haji Fisabilillah (Tanjung Pinang), Supadio (Pontianak), Banyuwangi, Radin Inten II (Lampung), Husein Sastranegara (Bandung), Depati Amir (Pangkalpinang), Sultan Thaha (Jambi), HAS Hanandjoeddin (Belitung), Tjilik Riwut (Palangkaraya) dan Kertajati (Majalengka), Fatmawati Soekarno (Bengkulu), Sultan Iskandar Muda (Aceh) dan Minangkabau (Padang). VP of Corporate Communications PT Angkasa Pura II Yado Yarismano mengatakan, perseroan memiliki 4 opsi pola operasional yang dapat disesuaikan sesuai dengan kondisi yang

Palsukan Data

ada. “PT Angkasa Pura II tengah berkoordinasi dengan Kemenhub mengenai petunjuk pelaksanaan dan petunjuk teknis terkait Permenhub tersebut untuk kemudian kami akan menyesuaikan dengan pola operasional di seluruh bandara,” katanya. Yado menegaskan pastinya, bandara tetap beroperasi untuk melayani penerbangan kargo dan sejumlah penerbangan khusus. Adapun operasional bandara memang masih terus berjalan untuk melayani yakni. Penerbangan pimpinan lembaga tinggi Negara Republik Indonesia dan tamu/wakil kenegaraan dan perwakilan organisasi internasional. Operasional penerbangan khusus repatriasi (repatriasi flight) pemulanganWNI maupunWNA. Operasional penegakan hukum, ketertiban, dan pelayanan darurat. Operasional Angkutan Kargo (kargo penting dan esensial). Pesawat konfigurasi penumpang dapat digunakan untuk mengangkut kargo di dalam kabin penumpang (passenger/cabin compartement) khusus untuk pengangkutan kebutuhan medis, kesehatan, dan sanitasi serta pangan. Operasional lainnya dengan seizin dari menteri dalam rangka mendukung percepatan penanganan Covid-19. Sebagai bandara alternatif apabila terdapat pesawat yang mengalami kendala teknis dan operasional, dan membutuhkan bandara untuk mendarat. (m29/C)

SATGAS Gugus Percepatan Pencegahan Covid-19 Kabupaten Langkat memberikan imbauan kepada para Kades dan lurah terkait pendataan warga miskin penerima bantuan dampak dari pandemi virus Corona, Rabu (15/4). Pada kesempatan itu, Kapolres Langkat AKBP Edi Suranta Sinulingga menegaskan, dalam UU No.13 Tahun 2011 Pasal 42 menyatakan, setiap orang yang memalsukan data verifikasi dan validasi sebagaimana dimaksud dalam Pasal 11 ayat (3), dipidana penjara paling lama 2 tahun atau denda maksimal Rp50.000.000. Karena itu, Kapolres menginstruksikan Kades dan lurah bersama tim harus benarbenar melakukan pendataan warga miskin yang terdampak virus Corona dengan baik dan tepat sasaran.(a02/C)

Dairi

Dapur Umum

Bantuan Benih Padi Tak Kunjung Turun BAHOROK ( Waspada): Para petani di Timbang Lawan, Kecamatan Bahorok, Kabupaten Langkat, mengaku kecewa. Pasalnya, benih padi dari pemerintah tak kunjug turun dan 700 hektar lahan sawah mereka terancam gagal tanam. Menurut penuturan Ketua Kelompok Tani (Poktan) Makmur, Mujahidin, Jumat (24/4), sesuai kesepakatan rapat pada 4 Maret lalu di Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) tentang Penentuan Pola Tertib Tanam Terpadu (P2T3), disepakati masa semai padi pada 15-30 Maret 2020. Ketika itu, ungkap Mujahidin, peserta rapat terdiri dari ketua kelompok tani (Poktan), gabungan kelompok tani (Gapoktan), serta dinas terkait. “Jadwal tanam juga telah disepakati, yakni pada 5-25 April 2020. Tapi benih tak kunjung turun, bisa-bisa gagal tanam,” beber Mujahidin. Dinas Pertanian Langkat melalui Koordinator Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) Roslita menjanjikan bantuan benih Infari 32. “Sayangnya bantuan dimaksud belum juga diterima petani. Akibatnya petani mengambil inisiatif menyemai padi tanpa bibit bantuan. Hanya saja bibit yang disemai beraneka jenis dan dibeli tanpa keseragaman,” kata Mujahidin.

Ditambahkan Mujahidin, swasembada pangan salah satu prioritas pemerintah pusat. Namun kondisi di lapangan saat ini, sebagian petani yang mulai menanam hanya sekitar 10 persen. Sebagian masih memecah maupun menggaru pematangan lahan. “Artinya, proses tanam dipastikan tidak akan serentak dan hal ini rentan terhadap serangan hama. Sehingga dikhawatirkan terjadi penurunan produksi dan petani mengalami kerugian. Kami perkirakan masa tanam yang terlambat ini usai 2-3 pekan ke depan,” paparnya. Koordinator Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) Roslita Sembiring, saat dikonfirmasi via selulernya, tidak menepis adanya persoalan benih tersebut. “Iya memang, sampai sekarang benih belum turun. Kami gak tahu pasti apa masalahnya. Tapi kata pihak dinas, bantuan itu memang belum turun dari provinsi,” kata Roslita. Saat ini, lanjut Roslita, para petani sudah menyemai secara pribadi dan sebagian di antaranya sudah melakukan penanaman. “Saya sudah pesankan ke dinas, bibit bantuan untuk tidak disalurkan saat ini. Sebab petani sudah menyemai. Kalau nanti diturunkan, sama saja tidak terpakai. Lebih baik diturunkan untuk masa tanam. berikutnya,” imbuh Roslita. (crh/C)

Waspada/ist

Proses evakuasi para korban truk yang terjun ke jurang di jalan umum Meat, Kamis (23/4).

Truk Masuk Jurang 2 Tewas, 2 Luka Ringan TOBA (Waspada): Satu truk Colt Diesel yang dikemudikan Miduk Simanjuntak, 35, terjun ke jurang di sisi jalan umum Desa Meat menuju Desa Lintong Nihuta, Kec. Tampahan, Kab.Toba, Kamis (23/4) sekira pukul 14:30. Akibatnya, dua tewas termasuk sopir dan dua lainnya luka ringan. Korban tewas atas nama

Miduk Simanjuntak, 35, warga Desa Gurgur Aek Raja, Kec. Tampahan, Kab. Toba dan Hetti Manalu, 38, warga Kel. Balige III, Kec. Balige, Kab. Toba. Sedangkan dua korban luka ringan atas nama Gunawan PH Siahaan, 18, dan Bincar Simanjuntak, 58, keduanya warga Desa Gurgur Aek Raja, Kec. Tampahan, Kab. Toba

Kapolres Tobasa AKBP Agus Waluyo melalui Kasubbag Humas PolresToba Aiptu Khairudin mengatakan, sebelumnya, truk colt diesel yang dikemudikan Miduk Simanjuntak datang dari arah Desa Meat menuju Desa Lintong Nihuta. Setibanya di TKP, pada saat jalan menanjak, truk menabrak tebing tanah yang ada di sisi kanan jalan. Ke-

mudian sopir terpaksa banting stir ke kiri sehingga terjun ke jurang. “Dua korban meninggal dunia dan dua lainnya mengalami luka ringan. Seluruh korban sudah kita bawa ke RSU HKBP Balige. Sedangkan barang bukti masih berada di lokasi menunggu proses evakuasi selanjutnya,” ujar Khairudin. (crg/I)

1 Rumah Dan 3 Sepedamotor Terbakar

Waspada/Ria Hamdani/B

PENANAMAN tak serempak akibat bantuan benih tak kunjung turun.

06:15 06:22 06:19 06:14 06:16 06:14 06:14 06:21 06:17 06:12 06:13

AEKKANOPAN (Waspada): Satu rumah semi permanen dan tiga sepedamotor dilalap si jago merah di Dusun V Pardomuan Nauli, Desa Kuala Beringin, Kec. Kualuhhulu, Kab. Labura, Rabu (22/4) malam. Informasi diterima Waspada, Kamis (23/4), awalnya Rusmini, 40, penghuni rumah, memasak air menggunakan kompor gas. Sambil menunggu air mendidih, Rusmini istirahat di kamar dan tertidur. Beberapa saat kemudian, Putra, 14, anak Rusmini, memberitahukan ibunya bahwa dapur rumahnya terbakar. Sontak Rusmini bergegas keluar rumah melihat kondisi dapur. Saat itu, api yang membesar sudah menjalar ke depan rumah. “Pemilik rumah hanya

mampu menyelamatkan diri. Barang berharga tidak bisa diselamatkan termasuk tiga sepedamotor di dalam rumah, turut terbakar,” kata seorang warga Desa Kuala Beringin. Kapolsek Kualuhhulu AKP Sahrial Sirait kepada Waspada membenarkan satu rumah semi permanen dan tiga sepedamotor terbakar di Desa Kuala Beringin. Api berhasil dipadamkan dalam tempo 1 jam, 30 menit. “Satu rumah dan tiga sepedamotor turut terbakar. Berdasarkan keterangan pemilik rumah, sumber api berasal dari rebusan air menggunakan kompor gas,” katanya. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Namun kerugian material berkisar Rp100 juta.(crs/C)

Waspada/Ist

APARAT Polsek Kualuhhulu saat olah TKP setelah api berhasil dijinakkan.

POLRES Dairi membuka dapur umum bagi masyarakat yang membutuhkan akibat dampak Covid-19 di jajaran Polres Dairi. Hal ini dikatakan Kapolres Dairi AKBP Leonardo David Simatupang melalui Kasubbag Humas Iptu Donni Saleh di Makopolres Dairi, Kamis (16/4). Dikatakan Donni, dapur umum sengaja dibuka di Polsek jajaran Polres Dairi. Dapur umum yang dibuka Polres Dairi sebagai bakti sosial kemanusiaan dalam rangka Operasi Aman Nusa II Toba 2020. Dapur umum dibuka Kamis (16/4) mulai pukul 10:00 Wib sampai selesai. Dapur umum Polres Dairi tersebut membagikan makanan gratis kepada warga yang membutuhkan akibat dampak pandemik virus Corona (Covid-19) di Kabupaten Dairi. Dengan tetap menerapkan physical distancing atau menjaga jarak, penggunaanmasker, serta cucitangan, petugas membagikan makanan kepada masyarakat.(ckm/B)

Langkat

Bagi Sembako GUNA meringankan beban warga kurang mampu saat pandemi global Covid-19, alumni SMA Muhammadiyah P. Brandan tahun 1987 membagikan sembako, belum lama ini. Pemberian sembako kepada warga kurang mampu merupakan kegiatan rutin alumni 87 SMA Muhammadiyah P. Brandan dalam program Jumat Barokah. Koordinator Jumat Barokah Irwan Tobing mengatakan, pada kegiatan kali ini, tim memberikan bantuan di beberapa lokasi diantaranya di Kelurahan Sei Bilah, Pelawi, Alurdua, Jl Sutomo dan lainnya. “Pada Jumat kali ini, kita telah menyiapkan 30 paket sembako untuk warga kurang mampu di wilayah Pangkalanbrandan sekitarnya,” jelas Irwan.(c01/B)

Ekonomi Warga Karo Mulai Terpuruk Akibat “Di Rumah Saja” PASCA munculnya imbauan pemerintah “Di Rumah Saja”, sebagai salah satu upaya memutus mata rantai penyebaran pandemi Covid19, membuat ekonomi rumah tangga masyarakat Karo menjadi terpuruk. Hal ini diungkapkan anggota DPRD Karo Firman Firdaus Sitepu kepadaWaspada, Kamis (23/4), di Kabanjahe. Imbas menuruti imbauan “Di Rumah Saja”, bukan hanya terdampak pada ekonomi rumah tangga masyarakat, melainkan munculnya perubahan secara drastis di setiap sektor usaha dan lapangan kerja. Mulai dari usaha pariwisata, perhotelan, jasa maupun perusahaan moda transportasi darat yang tentunya berdampak pula terhadap Buruh Harian Lepas (BHL), pegawai hingga karyawan yang terpaksa dirumahkan dan tidak men-dapat honor kerja seperti sedia kala. Beberapa hari di rumah saja, ketercukupan bahan makanan bisa bertahan walaupun dengan sistem pengiritan. Namun jika sudah berhari-hari, persediaan

makanan itu semakin tipis. Mengapa Pemkab Karo belum membuat keputusan untuk membantu warganya dengan menyalurkan bahan makanan. Soalnya, dana penanggulangan Covid-19 di Karo sudah digeser sebesar Rp28 miliar. “Pemerintah tidak boleh menunggu keadaan semakin buruk di tengah ancaman pandemi ini. Kasihan mereka. Jangan ditunggu mereka menangis dan meminta tolong untuk dikasihani,” kata Firdaus Sitepu. Bendahara PAN Provinsi Sumatera Utara Osaka Hendra Ginting kepada Waspada, Rabu (22/4) sore menyebutkan, dinamika para buruh ladang (aron) yang tidak mendapat lowongan pekerjaan lagi, terbilang sangat unik di Karo. Misalnya, dari kota ke desa. Keunikannya, kata Ginting, aron yang mendapat pekerjaan di desa-desa, tidak diizinkan warga setempat memasuki wilayahnya, dengan alasan khawatir terjadi penularan Covid-19 ke warga desa itu. Secara otomatis para aron, tidak mendapat pekerjaan sebagai sumber penghasilan mereka. “Secara kasat mata, pada

Rabu (22/4), saya melihat seseorang di Kabanjahe meminta nasi putih kepada tetangganya dan mengapa bukan beras yang diminta. Selidik punya selidik, rupanya beras dan gas elpiji tidak ada lagi di rumah tetangga itu. Rupanya sudah sejauh itulah gambaran kondisi ekonomi warga Karo,” ujarnya. Jika ada program pemerintah menyalurkan bantuan, segerakanlah bantuan itu, sebelum mereka sakit akibat kelaparan. “Bila data-data sebagai calon penerima bantuan sudah final dan regulasinya sudah cocok, maka segerakanlah bantuan itu jika ada,” tambahnya. Namun, sebelum bantuan direalisasikan, hendaknya Pemkab Karo berupaya menggalang kerjasama dengan pengusaha untuk pengadaan Sembako, guna dibagikan ke warga yang membutuhkan saat ini. Terhadap Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID19, diharapkan dapat memberdayakan insan pers untuk mencari data-data di lapangan untuk diolah kembali sekaligus mengedukasi masyarakat dengan data melalui media tersebut. Ketua Penjaringan Bakal

Waspada/Ist

Osaka Hendra Ginting

Sekretaris Dinas Sosial Kab. Karo Indra Sebayang dan Kasi Penanggulangan Kemiskinan Marcel Tarigan.

Calon Bupati dari PAN seSumatera Utara ini juga menyebutkan, wartawan juga harus hati-hati dalam menjalankan tugas jurnalistiknya, supaya tidak menjadi korban Covid-19. Ginting mengimbau jurnalis sebagai salah satu garda terdepan peliputan di tengah bencana nasional non alam, maka bekerjalah dengan profesional sesuai protokol kesehatan dan SOP peliputan yang diterbitkan PWI Pusat. Di tempat terpisah, Anggota DPRD Karo Inolia Ginting, SE menyebutkan, eksistensi pemerintah daerah dalam menyikapi situasi saat ini perlu

ditunjukkan kepada masyarakat. Warga tidak bisa memaksa pemerintah agar segera menyalurkan bantuan berupa Sembako atau uang tunai kepada mereka. “Bergegaslah menyikapi keadaan di tengah masyarakat, jangan hanya mengandalkan kinerja di tingkat pendata yang jumlahnya tidak sebanding dengan yang hendak didata sebagai penerima bantuan,” tambahnya. Mencermati sisi buruk saat pandemi Covid-19 yang sedang melanda, juga sangat perlu. Soalnya, angka kriminal berpotensi naik drastis bila tidak

Waspada/Panitra Nedy

disikapi dari sekarang. Seseorang yang terhimpit ekonomi, kemungkinan keberaniannya luar biasa dan tanpa pertimbangan melakukan tindak kejahatan guna mendapatkan beras bagi keluarganya. Sebab, mereka punya kesempatan, padahal sebelumnya tidak ada niat untuk melakukan kejahatan. “Pemerintah perlu menyiasatinya dengan menggerakkan masyarakat relawan, menghidupkan Siskamling di tingkat desa, agar niat warga melakukan kejahatan seperti mengambil barang milik orang lain, tidak terwujud,” jelasnya.

Telah Terdata Sementara itu, Kadis Sosial Kabupaten Karo Benyamin Sukatendel melalui Sekretarisnya Indra Sebayang didampingi Kasi Penanggulangan Kemiskinan Marcel Tarigan mengatakan, pemerintah pusat dan Kabupaten Karo berencana menyalurkan bantuan kepada masyarakat terdampak Covid-19. Kementerian Sosial akan membantu warga Karo yang terdampak melalui Jaring Pengaman Sosial (JPS) Corona dengan uang tunai sejumlah Rp600.000 per KK selama tiga bulan mulai bulan April, Mei dan Juni 2020. Bantuan Sosial yang berasal dari APBN ini berdasarkan surat No. 941/I/DI.01/4/2020 tentang data bantuan sosial terdampak Covid-19 dengan kuota penerima awal sejumlah 19.092 KK. Namun setelah muncul surat No. 1812/6/DI.01/04/2020 tanggal 17 April 2020 tentang alokasi pagu penerima Bansos Tunai, maka jumlah kuota bertambah menjadi 20.075 KK. “Data ini dikirim ke Kementerian Sosial, Kamis (23/4). Kemungkinan realisasi bantuan ini pada Mei melalui Kantor Pos. Jadi, penyalurannya melalui

KantorPos,”jelasMarcelTarigan. Sedangkan bantuan lain berupa sembako kepada warga Karo yang terdampak Covid-19 juga mencapai puluhan ribu. Bantuan ini berasal dari APBD Karo tahun 2020, ujar Indra Sebayang. Dasar pendataan warga penerima bantuan terdampak COVID-19 berdasarkan surat Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan COVID-19 nomor : 54/SRCovid/GT/2020 tanggal 6 April 2020, katanya. “Pendataan penerima bantuan ini per tanggal 10 April 2020, sudah mencapai jumlah 42.223 KK dan kemungkinan jumlahnya akan terus bertambah,” kata Indra Sebayang. Petugas pendata calon penerima bantuan diserahkan kepada kepala desa dan lurah. Sebab, mereka yang mengetahui siapa berhak mendapat bantuan sesuai kriteria. Indra menambahkan, petugas Dinas Sosial tidak berhak mendata warga terdampak Covid-19 sebagai penerima bantuan. Karena pendataan itu bukan tugasnya. * Panitra Nedy/F


Aceh

B6

WASPADA Sabtu 25 April 2020

Pohon Tumbang Timpa Rumah Dan Mobil KOTA JANTHO (Waspada): Pohon mangga ukuran besar tumbang menimpa rumah dan mobil yang diparkir di halaman, Kamis (23/ 4) di Gampong Blang Kire, Kecamatan Darul Kamal, Kabupaten Aceh Besar. Pohon tumbang yang terjadi saat sedang dilanda hujan dan angin kencang itu, juga menumbangkan tiang listrik. Sehingga arus listrik juga harus diputuskan sementara waktu ke kawasan tersebut. “Petugas damkar BPBD Aceh Besar pos Induk Sibreh yang turun kelokasi, langsung meminta petugas PLN untuk menghentikan arus sementara menghindari kejadian yang tidak diinginkan,” ujar Kalaksa BPBD Aceh Besar Farhan AP. Sebagaimana dilaporkan operator Pusdalops

BPBD Aceh Besar, Farhan menyebutkan rumah milik Usman, 55, yang tertimpa pohon mengalami rusak ringan. Sedangkan mobil jenis Toyota Cayla mengalami rusak berat. Di lokasi petugas pemadam BPBD Aceh Besar pos induk Sibreh yang menggunakan alat pelindung diri, melakukan penanganan memotong pohon mangga tumbang tersebut. Sekaligus membersihkan dahan kayu yang telah menimpa rumah dan mobil korban. Dalam melakukan penanganan petugas ikut dibantu warga yang juga ikut mengerahkan dua unit mesin pemotong kayu. “Penanganan dan pembersihan selesai dilakukan petugas yang dibantu warga, TNI-Polri, Muspika dan petugas PLN pada pukul 17:00,” sebut Farhan. (b06/B)

Kampung Babo Wacanakan Tidak Anggarkan BLT

Waspada/Muhammad Zairin/B

PETUGAS Damkar BPBD Aceh Besar melakukan pembersihan pohon mangga yang tumbang menimpa rumah warga dan mobil, Kamis (23/4) sore di Gampong Blang Kire, Kecamatan Darul Kamal, Aceh Besar.

Pengawasan Perbatasan Diperketat Puluhan Orang Dikarantina Di Subulussalam SUBULUSSALAM (Waspada): Jumlah traveller yang menjalani karantina di Subulussalam kian bertambah sehingga pengawasan warga di perbatasan dalam sepekan terakhir diperketat. Pantauan Waspada, Jumat (24/4) pengawasan warga yang datang dan pergi terlihat di Posko Covid-19 perbatasan Kota Subulussalam Jalan T. Umar, Jembatan Timbang UPPKB,

Aceh di Desa Jontor, Kec. Penanggalan. Dua pintu masuk dan keluar UPPKB ditutup marka jalan (stop lurus dan wajib masuk lokasi UPPKB) bahkan tidak bisa dilalui sepeda motor. Pekan lalu, masih disiagakan petugas di sana, kini semua fokus dalam lokasi UPPKB. Dari Karantina Covid-19 Pemko Subulussalam di Hotel Hermes One diketahui jika peserta bertambah tiga orang asal Bekasi, Bogor dan Serang Banten, Jumat (24/4). Total karantina 59 orang, 41 lelaki dan 18 perempuan. Ketua Karantina, Hermaini kepada Waspada mengatakan,

42 Paket Rumah RR Dilelang PIDIE JAYA (Waspada): 42 Paket pembangunan rumah rusak akibatgempa2016laludiKab.PidieJayamulaidilakukanpelelangan. Kepala Bidang Rehab Rekon (RR), Aswan Azis, Jumat (24/5) mengatakan, berkas pelelangan pembangunan rumah rusak akibat gempa tahap tiga sudah rampung dan segara dilelang oleh Unit Layanan Pengadaan (ULP) Pidie Jaya. “42 berkas paket rumah rehab rekon sudah rampung, dan sebagian sudah tayang di halaman ULP Pidie Jaya,” kata Aswan. Dari 42 paket yang dilelang, jumlah rumah yang akan dibangun sebanyak 631 unit, dan nilai Harga Perkiraan Sementara (HPS) rata-rata senilai Rp1,27 miliar setiap paketnya. “41 Paket yang dilelang berisi 15 unit rumah per paketnya, sisanya satu paket berisi 16 uni rumah, dan total rumah yang akan dibangun sebanyak 631 unit,” jelasnya. Selain 42 paket itu, masih tersisa lima paket rumah rehab rekon yang belum dilakukan pelelangan. “Masih ada 80 unit rumah atau lima paket rumah rehab rekon yang belum dilakukan pelelangan,” ujar Aswan. (cfg/B)

Relawan Dek Gam Serahkan Bantuan Sembako Kepada Wartawan BANDA ACEH (Waspada): Anggota Komisi III DPR RI dari fraksi PAN H Nazaruddin (Dek Gam) melalui relawannya mem-bagikan sembako kepada para wartawan di Banda Aceh, Rabu (22/4). Bantuan sembako dari Dek Gam yang juga Presiden Persiraja BandaAcehitudiantarlangsungolehrelawannyakekantorPerwakilan Harian Waspada Banda Aceh, di Peunayong, Banda Aceh. Sembako bantuan dari politis PAN itu dalam rangka peduli korban corona, dan khusus Waspada itu diterima Kepala Pewakilan Waspada Aldin NL. Bantuan sembako diberikan berupa beras, sirup, minyak goreng dangulapasir.SelanjutnyaolehAldinNLbantuanitudibagikankepada para wartawan, anak koran dan para kolega lainnya. “Saya mengucapkan terima kasih kepada bapak Nazaruddin (Dek Gam) atas partisipasinya membantu sembako kepada wartawan dan anak koran serta kolega lainnya. Semoga bantuan ini bermanfaat kepada penerimanya,” ujar Aldin NL yang juga Sekretaris PWI Aceh. Sebelumnya, relawan Nazaruddin juga memberikan bantuan sosialkepadawargaBandaAcehdanAcehBesar.Bantuandisalurkan secara terpisah di Banda Aceh dan Aceh Besar.(b02/C)

Jumat (24/4) sekira pukul 00.55 WIB peserta karantina hanya 52, padahal, Kamis (23/4) hanya 49 orang. Dalam sehari, rentang waktu beberapa jam, setidaknya empat kali penambahan, sama halnya dengan hari Jumat. Ditambahkan, Rabu (22/4) siang, 25 dari 54 peserta karantina telah dipulangkan. Sejak Karantina Covid-19 dibuka di sana, ratusan warga daerah ini dikarantina dan tak kurang dari 50 orang telah dipulangkan. Diyakini, para peserta karantina tidak terindikasi virus Covid-19 dan yang dipulangkan dianjurkan mengisolasi diri di rumah masing-masing selama 14 hari.(b28/I)

Waspada/Khairul Boangmanalu/B

POS Covid-19 Kota Subulussalam di Jembatan Timbang UPPKB Aceh di Kec. Penanggalan.

duduk di luar untuk berjemur dan berolahraga di halaman luar gedung tempat mereka menginap. “Sebagian besar warga yang menjalani karantina ini sudah diperiksa rapid test oleh petugas dari labkesda dan hasilnya semua negatif, ada beberapa orang baru masuk akan di rapid tes juga,” jelasnya. Dijelaskan juga untuk melayani konsumsi bagi warga tersebut, ada ditempatkan petugas dari dinas sosial, di dapur umum dan makanan sahur tadi subuh langsung disediakan di meja di gedung penginapan. “Sedangkan petugas kesehatan yang piket dari sejumlah Puskemas di wilayah barat yaitu, Samalanga, Simpang Mamplam, Pandrah, Jeunieb, Peulimbang, Peudada, untuk dokter dari wila-

yah timur,” terangnya. Munawar dan rekannya berharap adanya bantuan masker kain karena warga yang berada di karantina kekurangan masker. “Masker medis dapat dipakai 8 jam, kalau masker kain itu bisa dicuci dan dipakai kembali,” sebutnya. Selain itu juga, dari 29 orang tersebut, dua orang yaitu seorang ibu dan anak laki-lakinya asal Kecamatan Jangka, sudah selesai menjalani proses karantina 14 hari dan Sabtu (25/4) sudah bisa pulang ke rumah. Pantauan Waspada, di pos pintu gerbang gedung diklat itu, selain ada petugas penjaga dari UPTB Batee Geulungku, juga mulai disiagakan anggota TNI, PolisidanSatpolPP,melaksanakan pengamanan di lokasi. (crh/C)

Kampung Babo Wacanakan Tidak Anggarkan BLT ACEH TAMIANG (Waspada): Kampung Babo, Kecamatan Bandar Pusaka, Kabupaten Aceh Tamiang dikabarkan tidak menganggarkan uang Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari Alokasi Dana Desa (ADD) untuk disalurkan bagi warga yang terdampak covid-19 selama tiga bulan. Paimin,DatokKampungBabo,KecamatanBandarPusakakepada Waspada Jum’at (24/4) mengatakan, pihaknya mnegambil langkah tidak mengalokasi BLT dari dana desa dikarenakan uangnya tidak cukup, bahkan tidak menutup kemungkinan terjadinya kecemburuan dikalangan masyaakat kampungnya. “ Bicara dampak covid-19, saya rasa semua masyarakat sekarang ini mengalaminya baik secara langsung maupun tidak sehingga bilamunculnyabantuantidakmungkindiberikansecarapilihmemilih,” ujar Paimin seraya mengatakan, kebijakan pemilahan terhadap sasaran yang akan menerima BLT akan menimbulkan kecemburuan sosial antar warga sehingga di khawatirkan berujung terjadinya konflik horizontal ditengah masyarakat dan juga di pemerintahan kampung. Disebutkannya, untuk Kampung Babo terdapat 227 Kepala Keluarga(KK)dari732KKyangmasukpendataandanbelumpenetapan. “ Setiap KK – nya menerima BLT senilai Rp 600 ribu Perbulan dan berlangsung selama tiga bulan,” jelas Paimin seraya mengatakan, apalagi wabah covid-19 sangat berdampak pada distribusi logistik kebutuhan pangan warga, karena semuanya bergantung pada modal transportasi tertentu. Sedangkan kondisi saat ini, jalur transportasi banyak terganggu, Sebab itu, pemerintahan Kampung Babo berinisiatif untuk mengajukan program penyiapan ketahanan pangan tingkat kampung dengan membuat kebijakan dukungan pada pertanian intensif di kampung. (cri).

Waspada/Rahmat Hidayat/B

PETUGAS kesehatan memeriksa suhu tubuh warga menjalani karantina di gedung diklat Batee Geulungku, Jumat (24/4).

Plt Bupati Bireuen Lambat Salurkan Sembako MEDAN (Waspada): Anggota DPRK Bireuen Usman Sulaiman kecewa kepada Plt Bupati Bireuen Muzakkar A Gani atas lambatnya pembagian 40.259 paket sembako, bantuan kepada warga Bireuen yang terdampak Covid-19. Anggota Badan Anggaran DPRK Bireuen tersebut, Kamis (23/4) menjelaskan, bahwa puluhan ribu paket tersebut dibeli dengan Anggaran Pendapatan dan Belanja Kabupaten (APBK) Bireuen. Artinya paket itu dibeli dengan uang rakyat. “Saya harus mengawasinya, baik dari aspek ketepatan waktu, efesiensi, tepat sasaran dan juga memastikan kualitas pa-

daerah, apalagi pada tingkat desa. Sebab itu, pemerintahan Kampung Babo berinisiatif mengajukan program penyiapan ketahanan pangan tingkat kampung dengan membuat kebijakan dukungan pada pertanian intensif di kampung. “Melalui penanaman padi atau penggantinya dan penanaman sayur mayur untuk seluruh warga kampung, serta adanya putaran ekonomi bila hasil panen mampu memenuhi kebutuhan pasar di kecamatan,” ungkap Paimin. Menurutnya, keuntungan dari produksi pertanian ini akan memberikan manfaat besar bagi warga bila Covid–19 berkepanjangan, terutama untuk makanan pokok secara intensif ditingkat kampung. “Dipastikan bahan makanan pokok ini tidak terkontaminasi oleh virus Covid19,” tegasnya. Program pertanian ini, menurutnya, dapat berkelanjutan, tidak hanya sekali waktu saja, seperti pada saat pemberian bantuan, tetapi ini akan lebih menja-min ketahanan pangan yang berkelanjutan khususnya di tingkat kampung.(cri/B)

Kapolda Diminta Usut Kematian Tujuh Gajah Sumatera Di Aceh

29 Warga Dikarantina Rutin Cek Suhu Tubuh BIREUEN (Waspada): Sebanyak 29 warga Bireuen berbagai usia menjalani isolasi atau karantina di gedung diklat UPTB BPM Aceh di Batee Geulungku, Kec Pandrah, Bireuen, semua sehat, dan setiap hari diperiksa suhu tubuh oleh petugas kesehatan. Demikian Koordinator Kesehatan di gedung diklat Rusdi AR dan Munawar selaku perawat didampingi sejumlah rekannya ditanya Waspada, Jumat (24/4) pagi di lokasi. “Setiap pagi, seluruh warga menjalani karantina kita periksa suhu tubuhnya satu persatu, untuk pagi ini suhunya rata-rata 36 sampai 37,” ujar Munawar. Setiap harinya juga, selesai dicek suhu tubuh seluruh warga bersama anggota keluarganya

ACEH TAMIANG (Waspada): Kampung Babo, Kec. Bandar Pusaka, Aceh Tamiang tidak menganggarkan dana Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari Alokasi Dana Desa (ADD) bagi warga terdampak Covid-19. Datok Kampung Babo Paimin kepada Waspada, Jumat (24/4) mengatakan, pihaknya mengambil langkah tidak mengalokasikan BLT dari dana desa karena dananya tidak cukup. “Bicara dampak covid-19, saya rasa semua masyarakat saat ini mengalaminya, sehingga bila munculnya bantuan, tidak mungkin dipilih pilih,” ujarnya. Disebutkannya, di Kampung Babo terdapat 227 kepala keluarga dari 732 KK yang masuk pendataan dan belum penetapan. “Setiap KK menerima BLT Rp600 ribu perbulan dan berlangsung selama tiga bulan,” jelasnya. Sedangkan kondisi saat ini, jalur transportasi banyak terganggu. Jika ini terus berlanjut, maka berpengaruh besar terhadap keberadaan logistik untuk memenuhi kebutuhan pangan warga. Pemerintah mungkin belum fokus pada penyiapan ketahanan pangan pada masing-masing

ngan yang diterima rakyat memenuhi standar kesehatan yang diperlukan. Ini menyangkut hajat hidup orang banyak,” tegas Usman. Keterlambatan Plt Bupati Bireuen saat ini, menurutnya, telah berakibat pada tertundanya pemenuhan hak rakyat, dan itu kesalahan fatal yang tidak boleh ditolerir. “Seharusnya paket tersebut sudah diterima masyarakat dua hari sebelum meugang dalam rangka menyambut bulan Ramadhan 1441 H,” jelas politisi muda itu. Menurut Ketua DPC PKB Bireuen itu, ada informasi 40.259 paket tersebut sudah ada di gudang. “Tidak boleh dibiarkan

menumpuk lama disana, harus segera di distribusikan kepada orang yang berhak, dikarenakan mereka sangat menantikannya,” kata dia. Data soal ini juga harus valid sehingga tidak tumpang tindih, perlu pelibatan keuchik dengan perangkat gampong untuk proses validasi data. Usman juga menyarankan agar rantai distribusi sembako disederhanakan sehingga efektif, cepat dan tepat pada sasaran. “Sebetulnya tidak ada alasan proses distribusi ini lambat, jika Plt Bupati mau menggunakan hirarki organisisi pemerintah secara tepat.” sebutnya.(cb02)

IDI (Waspada): Kapolda Aceh didesak mengusut tuntas kematian tujuh gajah sumatera di Kabupaten Aceh Jaya dan Aceh Timur, termasuk kematian gajah sumatera baru-baru ini di dalam area PT Makmur Inti Bersaudara, di Desa Seumanah Jaya, Kec. Ranto Peureulak, Kab. Aceh Timur, Kamis (16/4). Penyelidikan dan penyidikan perlu dipercepat mengingat kematian gajah sumatera diduga akibat keracunan sebagaimana hasil nekropsi Balai KSDA Aceh. “Kapolda Aceh segera mengambil langkah strategis dengan membentuk tim khusus, apalagi kasus kematian satwa dilindungi sudah berulangkali terjadi di Aceh,” kata anggota Komisi III DPR RI HM Nasir Djamil, ke-pada Waspada, Jumat (24/4). Menurut politisi PKS itu, pengungkapan kasus satwa dilindungi jarang terdengar, kecuali kematian gajah jinak di Conservation Respont Unit (CRU) Serbajadi (Aceh Timur) yang mampu menangkap dua pelaku dan menyita barang bukti gading gajah. Sementara penyelidikan terhadap kematian beberapa individu gajah liar yang ditemukan mati dengan dugaan keracunan jarang terungkap. “Kita juga mendorong teman-teman pemerhati dan pekerja lingkungan membantu Polri

dalam penegakan hukum hingga mampu menguak tabir di balik kematian gajah sumatera di Aceh Timur dan beberapa daerah lain,” kata Nasir. Kematian gajah Sumatera dalam kawasan perkebunan sawit dinilai bukan pertama kali terjadi di Aceh, termasuk di Aceh Timur. Pihaknya kerap mendengar gajah sakit terluka akibat terperangkap jerat pemburu. “Bahkan tahun lalu seekor anak gajah ditemukan dengan kaki terjerat. Meskipun sempat sembuh setelah dirawat di CRU Serbajadi, namun akhirnya mati juga. Kasus perburuan satwa dilindungi juga perlu diusut oleh hamba hukum,” sebut Nasir. Lembaga Komunitas Aneuk Nanggro Aceh (KANa) Muzakir, juga mendesak penegak hukum mengusut kasus kematian gajah di Aceh Timur. Ia mencatat, dua individu gajah ditemukan mati di daerah pedalaman. “Ada enam gajah mati di dalam HGU PT DKS di tahun 2014, 2016 dan 2017. Begitu juga di PT AC juga ditemukan bangkai gajah sejak 2015 dan 2019,” sebutnya seraya menyebutkan, tahun 2020 ditemukan dua ekor gajah Sumatera mati di AcehTimurdanperlupenyelidikanlebihmendalam agar terungkap hingga tuntas. (b24/B)

RSUD Tamiang Rujuk 4 Pasien PDP Ke RSUZA Banda Aceh KUALASIMPANG (Waspada): Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Aceh Tamiang kembali merujuk empat pasien PDP untuk dibawa ke RSUZA Banda Aceh, Jumat (24/4). Informasi diperoleh Waspada, Jumat (24/ 4), ada pun empat pasien yang dirujuk kemarin itu terdiri dua pasien dari Kecamatan Rantau dan masing-masing seorang pasien dari Kecamatan Seruway serta Tamiang Hulu. Sementara data Bagian Humas Setdakab Aceh Tamiang, kemarin menyatat informasi perkembangan data sebaran ODP, PDP dan terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Aceh Tamiang yang disampaikan oleh Tim Kesehatan Gugus Tugas Aceh Tamiang, Jumat (24/4) mengalami peningkatan jumlah status. Dr. Hardekky selaku tim informasi dari Dinas Kesehatan menerangkan jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) hingga kemarin sebanyak 13 orang, sedangkan untuk orang yang selesai pemantauan sebanyak 78 orang, dan hasil dari pemeriksaan melalui alat rapid tes yang dilakukan 5 orang dinyatakan positif. Dekky menambahkan, sebaran 13 ODP di beberapa kecamatan antara lain: untuk Kecamatan Kota Kualasimpang, Karang Baru dan Bandar Pusaka masing - masing 1 ODP, Kecamatan Kejuruan Muda dan Manyak Payed masing

- masing 2 ODP, dan 3 ODP terdapat di Kecamatan Sekerak serta 3 ODP di Kecamatan Rantau. Selanjutnya informasi jumlah PDP yang dirujuk didapat melalui keterangan Direktur RSUD Aceh Tamiang Dr. T. Dedy Syah, sebanyak 6 PDP telah dirujuk ke rumah sakit rujukan. 1 PDP sebelumnya sudah dirujuk ke RS Cut Meutia Lhokseumawe dengan hasil rapid tes negatif dan 1 PDP dengan rapid tes positif dirujuk ke Rumah Sakit Zainal Abidin (RSUZA) Banda Aceh. Sedangkan empat pasien lainnya yang PDP hasil rapid tesnya positif kemarin telah diberangkatkan sekira pukul 12.30 wib ke RSUZA. Adapun sebaran kecamatan untuk 6 PDP yang telah dirujuk yaitu : Kecamatan Seruway 1 PDP, Kecamatan Rantau 2 PDP, Kecamatan Tamiang Hulu 1 PDP, Kecamatan Bandar Pusaka 2 PDP. Pemerintah Kabupaten Aceh Tamiang tak henti-hentinya menghimbau kepada masyarakat agar pada bulan Ramadhan ini dapat menjalankan ibadah dengan khusyuk dan tenang, meningkatkan kewaspadaan terhadap penyebaran virus Corona dengan langkahlangkah yang sudah dianjurkan Pemerintah dan Ulama, guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19. (b23)

Plt Gubernur Sambut Pangdam IM Baru BANDA ACEH (Waspada): Plt Gubernur Aceh Nova Iriansyah menyambut kedatangan Panglima Kodam Iskandar Muda yang baru, Mayjen TNI Hassanudin di ruang VVIP Bandara Sultan Iskandar Muda, Blang Bintang, Aceh Besar, Kamis (23/4). Selain Nova, penyambutan juga turut dilakukan unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Aceh. Di antara yang hadir yakni, Ketua DPRA Dahlan Jamaluddin, Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Aceh, IrWaspada/Ist dam, Kapolda Aceh Irjen Pol PLT Gubernur Aceh, Nova Iriansyah, bersama unsur Forkopimda WahyuWidada, Kabinda Aceh Aceh menyambut kedatangan Panglima Kodam Iskandar Muda Brigjen TNI Muhammad Ab- yang baru, Mayjen TNI, Hassanudin, di VVIP Bandara Sultan duh Ras, Komandan Pangka- Iskandar Muda, Blang Bintang, Aceh Besar, Kamis (23/4). lan Udara (Danlanud) SIM, Kolonel Pnb Hendro Arief, Kepala Badan TNI Hassanudin mendapat sambutan hangat Kesbangpol Aceh Mahdi Efendi, serta sejumlah dari unsur Forkopimda Aceh dan melakukan pejabat Kodam IM lainnya. perbincangan santai selama sekitar 40 menit. Mayjen TNI Hassanudin mendarat di Mayjen TNI Hassanudin menggantikan bandara tersebut sekitar pukul 14:45 dan Pangdam IM yang lama Mayjen TNI Teguh langsung menuju ruang VVIP. Di sana Mayjen Arief Indratmoko.(b01/B)


Aceh

WASPADA Sabtu

25 April 2020

B7 Tunda Sejumlah Event 2020, Disbudpar Aceh Pangkas Rp61 M Untuk Covid-19 BANDA ACEH (Waspada): Akibat pandemi virus corona atau Covid-19, sejumlah event yang telah diagendakan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Aceh untuk tahun 2020, harus ditunda. Sesuai instruksi Plt. Gubernur Aceh, maka Disbudpar juga membatalkan sejumlah event yang telah direncanakan. Sebagian anggaran dialihkan untuk penanganan Covid-19. “Dengan kondisi Covid-19 ini, pasti ada perubahan dan penyesuaian.Saatini,pemerintahtentunyasedang fokus pada penanganan Covid-19,” kata Kadisbudpar Aceh, Jamaluddin, Jumat (24/4). Anggaran untuk even, kata Jamal juga dialihkan ke kegiatan penanganan Covid-19, khusus 3 hal utama, seperti kesehatan, social safety net dan perekonomian di Pemerintah Aceh. “Kita mendoakan pandemi ini cepat berlalu, sehingga aktivitas bisa kembali normal, karena Covid-19 ini tidak bisa diprediksi kapan

berakhir,” ujarnya. Jamal juga mengatakan, pihaknya sudah mengalokasi Rp61 miliar lebih untuk penanganan Covid-19, yang selanjutnya dikelola oleh Gugus Tugas Covid-19 Pemerintah Aceh. “Kita sudah memangkas Rp61 miliar lebih anggaran Disbudpar untuk penanganan Covid-19. Sehingga, sejumlah event yang sudah kita rencanakan juga sudah kita batalkan,” kata Jamaluddin. Selain itu, ia menjelaskan, bahwa pihaknya juga terlibat dalam penanganan gugus tugas Covid-19, salah satu tugasnya adalah pendataan untuk dimasukkan dalam program Social Safety Net nantinya. “Kita terlibat dalam penanganan gugus tugas Covid-19. Kami juga terlibat. Salah satu tugas kita adalah menyiapkan data-data yang berdampak terhadap Covid-19 untuk kita serahkan kepada Pemerintah Aceh,” pungkas Jamaluddin. (b04)

Muspida - Insan Pers Jalin Silaturahmi Waspada/M. Ishak/C

TINGGINYA minat umat Islam melaksanakan ibadah di masjid membuat jamaah jumat padat menunaikan ibadah salat jumat di Masjid Agung Darussalihin Idi, Kab. Aceh Timur, Jumat (24/4).

Jamaah Jumat Padat Di Aceh IDI (Waspada): Meskipun di tengah pandemi COVID-19 melanda negeri ini, namun antusias umat Islam melaksanakan shalat Jumat perdana di bulan suci Ramadan 1441 Hijriah di masjidmasjid masih tinggi. Buktinya, salah satunya kepadatan hingga mencapai ribuan jamaah terjadi di Masjid Agung Darussalihin Idi, Kabupaten Aceh Timur, Jumat (24/4).

Tidak seperti sebelumnya di luar Ramadan, pengurus masjid bersama Remaja Masjid Darussalihin Idi Rayeuk tidak harus menyiapkan tempat sajadah ataupun ambal tempat shalat, karena seluruh ambal masjid telah digulung sejak wabah Corona kian meresahkan jamaah khususnya jamaah masjid yang berada di pinggir jalan nasional Banda Aceh - Medan, karena khawatit tertular dari jamaah dari luar daerah. “Walaupun tidak seramai Jumat perdana Ramadhan tahun lalu, tapi jamaah benar-benar padat. Bahkan sebagian harus

DPRA: Pulangkan Warga Aceh Di Malaysia PEUREULAK (Waspada): DPR Aceh meminta pemerintah segera memulangkan warga Aceh yang saat ini berada di Malaysia. Desakan itu disampaikan politisi Partai Aceh (PA) akibat pendemi Covid-19 hingga pemberlakuan lockdown tambahan di negara Jiran itu. “Kita sangat khawatir tentang nasib saudara kita di Malaysia. Saat ini warga Aceh yang umumnya TKI masih berdiam diri di rumah akibatlockdown.OlehkarenanyaPemerintahAcehharusmembangun komunikasidenganKBRIdiKualalumpur,agarseluruhnyabisasegera dipulangkan,” kata anggota DPR Aceh, Iskandar Usman Al Farlaky, S.Hi kepada Waspada, Jumat (24/4). Berdasarkan komunikasi jaringan telepon dengan beberapa TKI di Malaysia, nasib warga Aceh hingga kini masih terkatungkatung. Bahkan sebagian dikabarkan mulai kelaparan akibat ketiadaan logistik. “Jadi kita minta Pemerintah Aceh segera mencari solusi alternatif agar warga Aceh dapat dipulangkan dengan selamat ke tanah air,” ujar Iskandar. Di sisi lain, Iskandar mengaku sadar kondisi saat ini sangat tidak mungkin untuk memulangkan warga Aceh dari Malaysia. “Jika nanti dapat dipulangkan, tentu harus sesuai protokol kesehatan. Ini bertujuan untuk mencegah penularan Covid19,” sebut Alfarlaky, sapaan Iskandar Usman. Begitu juga ketika tiba di Aceh nantinya, Iskandar juga meminta agar mereka harus dikarantinakan sesuai prosedur medis. “Tapi yang paling penting, cobalah mencari solusi agar mereka segera dipulangkan,” ujar Iskandar seraya mengharapkan Dinas Sosial Aceh sebagai instansi terkait juga perlu memberi saran ke Plt. Gubernur Aceh terkait teknis pemulangan para TKI dan warga Aceh di Malaysia. (b24/B)

ke lantai dua yang kondisi bangunannya masih tahap finishing,” kata M. Fadhil, Pengurus Remaja Masjid Agung Darussalihin Idi. Menurutnya, keberadaan Masjid Agung Darussalihin di tengah-tengah Kota Idi memudahkan umat muslim menjangkaunya. Bahkan tak sedikit di antara jamaah pejabat atau Aparatur Sipil Negara (ASN). “Luar biasa ramai jamaah Jumat hari ini dibandingkan hari-hari biasa. Padahal kondisi pandemi Covid-19 dianjurkan beribadah di rumah. Tapi minat dan keinginan umat Islam

beribadah di masjid masih sangat tinggi,” ujar Sekretaris Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Aceh Timur, H. Sulaiman, SE, usai shalat Jumat. Kepala Subbag TU Kantor Kemenag Aceh Timur, H. Akli Zikrullah, M.Hum, dikonfirmasi terpisah meng-iya-kan umat Islam memadati seluruh masjid untuk menunaikan ibadah shalat Jumat. “Hari ini di mana-mana masjid sesak dan susah untuk diatur jarak di antara jamaah karena jumat perdana. Mudahmudahan dengan tinggi minat ibadah umat Islam secara

berjamaah di masjid selama bulan Ramadhan akan menghilangkan wabah Corona dari negeri ini,” katanya. Dikatakannya, wilayah Aceh Timur memiliki 356 titik masjid yang tersebar di 24 kecamatan dalam 513 desa mulai dari Kecamatan Madat hingga ke Kecamatan Birem Bayeun. “Meskipun ke masjid, tapi ke depan kita harap jamaah tetap jaga jarak dan sering-sering mencuci tangan, sehingga kita tetap sehat dan ibadah dalam Ramadhan benar-benar sempurna hingga selesai Ramadhan,” ujar H. Akli Zikrullah.(b24/I)

Bupati Rocky Apresiasi Polisi Tangani Covid-19 IDI (Waspada): Pemerintah Kabupaten (Pemkab) memberikan penghargaan sekaligus mengapresiasi pihak Polres Aceh Timur beserta seluruh jajaran polsek yang telah memberikan himbauan secara berkesinambungan terhadap masyarakat. “Imbauan yang diberikan polisi ini adalah untuk mendukung keselamatan masyarakat, sehingga diperlukan gerakan preventif secara masif dan serentak untuk meminimalisir tingkat penyebaran Covid-19. Oleh karenanya kerja keras ini kita apresiasi,” kata Bupati Aceh Timur, H. Hasballah HM.Thaib, SH, kepada Waspada, Rabu (22/4). Menurut Rocky, maklumat Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) telah dilaksanakan secara tegas oleh pihak Polres Aceh Timur. Hal itu tentu untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di Kabupaten Aceh Timur secara utuh. Dalam upaya mencegah penyebaran Covid-19, Rocky mengaku selama ini polisi dinilai telah bekerja sama dengan BPBD, Dinas Kesehatan dan seluruh instansi terkait dalam menangani dan mencegah penyebaran virus corona. “Sekali lagi kami atas nama kepala daerah mengapresiasi kinerja kepolisian dalam membantu pencegahan penularan COVID-19 di Aceh Timur,” tutup Rocky. (b24/B)

di sana, cukup positif dan patut diapresiasi. Tak kurang dari 300-an berita soal Covid19 tayang di sejumlah media cetak dan elektronik/online sehingga patut diberi penghargaan terlebih pers masuk dalam SOP ‘komunikasi dan publikasi’ Covid. Dikatakan, dasar surat Dewan Pers, media/ wartawan menjadi salah satu penerima bantuan akibat wabah Covid-19. Apresiasi terhadap insan pers disampaikan Wali Kota, Affan Alfian Bintang.“Bintang - Salmaza bangga dengan para insan pers, dan akan tetap bersama Jurnalis”, tegasnya, memastikan tidak alergi dengan para wartawan. Senada disampaikan Kapolres, AKBP Qori Wicaksono, mengingatkan para wartawan menjalankan profesi dengan mempedomani aturan dan ketentuan yang berlaku. (b28/B)

Bhayangkari Serahkan Bantuan Warga Kurang Mampu LHOKSEUMAWE (Waspada): Sejumlah keluarga kurang mampu di kawasan pinggiran Kota Lhokseumawe dan Aceh Utara mendapat bantuan sosial (Bansos) Bhayangkari, Kamis (23/4). Personel Kompi-1 Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Aceh menyalurkan sembako kepada warga kurang mampu Kecamatan Blang Mangat dan Kuta Makmur. Memasuki bulan suci Ramadhan 1441 H, kebutuhan pokok bagi keluarga kurang mampu dinilai meningkat. Sementara mereka yang tak memiliki penghasilan tetap masih sulit mendapatkan kebutuhan sembako akibat dampak Covid19. “Bansos ini upaya Bhayangkari Cabang Satbrimobda Aceh yang penyalurannya dila-

kukan oleh personel Kompi 1 Batalyon B Pelopor,” jelas Danyon B Pelopor AKBP Ahmad Yani yang diwakili Danki 1 Batalyon B Pelopor Iptu M.Nafis Luthfy, SH. M.Nafis Luthfy menambahkan, bantuan sembako sebagai bentuk pengabdian. Bantuan itu juga meringankan beban warga selama mewabahnya Covid-19. “Pembagian sembako sebagai bentuk kepedulian terhadap warga akibat terdampak Covid-19 yang sangat membutuhkan kepedulian dan uluran tangan, apalagi bulan puasa,” ungkapnya. Bantuan sembako kepada warga kurang mampu ini juga salah satu upaya saling membantu. “Sembako ini untuk membantu antar sesama dalam

menghadapi pandemi Covid19 ini,” kata Iptu. M.Nafis. Lokasi penyerahan bantuan kali ini di Desa Jeulikat, Desa Blang Weu Baroh, dalam Kecamatan Blang Mangat, Pemko Lhokseumawe. Sementara bantuan juga diserahkan kepada warga Desa Buloh Blang Ara, Kecamatan Kuta Makmur, Aceh Utara. Bantuan diantaranya ditwerima Abdurrahman,73, Nek Jamilah,75, dari Desa Buloh Blang Ara. Nek Halimah,74, dan Nek Hasni,76, dari Desa Jeulikat. Sedangkan di Desa Blang Weu Baroh diterima Nek Raimah,70, dan Nek Juhariah,80. “Semoga bantuan ini dapat bermanfaat bagi yang menerimanya,” harap Iptu.M.Nafis.(b15/B)

Waspada/Zafrullah/B

WAKIL Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Aceh, Dyah Erti Idawati, memantau pelaksanaan rapid test terhadap 82 ODP di Puskesmas, Montasik, Aceh Besar.

Dyah Tinjau Rapid Test Di Montasik ACEH BESAR (Waspada): Wakil Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid19 Aceh, Dyah Erti Idawati, meninjau pelaksanaan rapid test Covid-19 yang digelar di Puskesmas Montasik, Aceh Besar, Kamis (23/4). Rapid Test atau tes cepat corona covid19 merupakan pengujian yang bertujuan untuk mendeteksi dini kasus Covid-19 sehingga pemerintah bisa melakukan tindakan tepat untuk pengobatan serta pemutusan rantai penyebaran virus. Rapid test dilakukan terhadap 82 warga di kecamatan Montasik di mana sebagiannya merupakan warga yang baru pulang dari luar kota. Rapid test juga dilakukan terhadap warga yang pernah berinteraksi dengan salah seorang warga positif covid-19 di Kecamatan itu beberapa waktu lalu. “Ini bagian dari upaya kita bersama menjemput bola, mengajak masyara-

kat melakukan rapid test,” ujar Dyah di Puskesmas Montasik. Rapid test tersebut juga dipimpin Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Aceh Besar, Anita, dan Kepala Puskesmas Montasik,Yulidar Zakaria. Yulidar Zakaria dalam penjelasannya mengatakan hasil rapid test terhadap 82 tersebut seluruhnya negatif Covid-19. “Hasil pemeriksaan kita semuanya tidak reaktif,” ujar Yulidar. Sementara Kadis Kesehatan Aceh Besar, Anita, mengatakan pihaknya terus menggalakkan pemakaian masker guna mencegah penyebaran covid-19 di Kabupaten itu. Selain itu juga dilakukan pemantauan terhadap warga yang masuk kategori Orang Dalam Pemantauan (ODP) agar menjalankan proses karantina mandiri. “Pemantauan terhadap ODP ini melibatkan pihak desa yang dengan kesadaran melakukan pemantauan bersama,” ujar Anita.(b04/C)

Dekranas Bantu Perajin IKM Aceh Timur

Rapat Pembentukan BKM Taqwa Gagal LANGSA (Waspada): Puluhan warga peserta rapat pembentukan Badan Kemakmuran Masjid (BKM) Gampong Matang Seulimeng, Kec. Langsa Barat kecewa karena dibatalkan sepihak oleh geuchik, Rabu (22/4). Tokoh masyakat, Syahyuzar Aka mengaku kecewa atas tindakan Geuchik Matang Seulimeng yang membatalkan rapat pembentukan BKM. Ia memahami dan meskipun menabrak instruksi Presiden, Kapolri, Wali Kota menyatakan tidak boleh melakukan aktivitas perkumpulan. “Kami paham, tapi karena niat baik pembentukan BKM makanya kami hadir. Namun jangan buat kami ini seperti orang yang tidak paham aturan,” sebut Syahyuzar. Dijelaskan Syahyuzar yang juga Ketua DPC Partai Demokrat Kota Langsa itu, yang sudah hadir di aula kantor geuchik, puluhan tokoh masyarkat, Tuha Peut Gampong, Kadus, Jamaat Masjid Taqwa tokoh ulama juga hadir. Terpisah Pj Geuchik Gampong Matang Seulimeng, Yundi Maulizar, SSTP dihubungi wartawan menyatakan permohonan maaf pada masyarakat yang sudah hadir karena setelah berkoordinasi dengan pihak Polsek dan lainnya, rapat pembentukan BKM dibatalkan karena larangan berkumpul terkait Covid19.(m43/B)

SUBULUSSALAM (Waspada): Sambut Ramadhan, Muspida - insan pers se-Kota Subulussalam menggelar silaturahmi di aula Pendopo Wali Kota Subulussalam, Kamis (23/4). Silaturahmi dihadiriWali Kota, Affan Bintang, Wakil Salmaza, Ketua DPRK Ade Fadly Pranata Bintang, Kapolres AKBP QoriWicaksono, Kepala Kesbang Pol Linmas, Khairunnas dan Sekwan, Abdurrahmansyah serta semua wartawan organisasi PWI, AJI, IJTI, Perwako, SPM dan PWRI difasilitasi Plt. Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo), Baginda. Baginda, juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Subulussalam melaporkan, dari 23 kab dan kota se-Aceh, Subulussalam terbaik dalam penanganan Covid-19. Dikatakan, peran media cetak dan elektronik memberitakan persoalan Covid-19 khususnya

Waspada/Ist

SEORANG warga kurang mampu di pinggiran Lhokseumawe menerima bantuan Sembako menghadapi Ramadhan 1414 H. Sejumlah keluarga di kawasan pinggiran Kota Lhokseumawe dan Aceh Utara mendapat bantuan sosial (Bansos) Bhayangkari, Kamis (23/4).

Warga Luar Daerah Tamiang Jangan Takut Melapor ACEH TAMIANG (Waspada): Plt Kepala Dinas Kesehatan Aceh Tamiang, Abdullah meminta warga daerah itu yang baru pulang dari luar daerah penyebaran Covid-19 agar tidak takut melapor kepada datok penghulu masing – masing kampung. Hal itu penting dalam mendukung dilakukannya pemeriksaan dan pengawasan oleh tim medis. “Tentunya jika tidak terpapar, Alhamdulillah dan jika terpapar dapat diketahui lebih cepat dan segara diambil tindakan medis,” ujar Abdullah, kepada wartawan Kamis (23/ 4) serta menyampaikan, berdasarkan data yang dimiliki pihaknya ada 13 santri yang baru pulang dari Pulau Jawa, tetapi tak tertutup kemungkinan jumlah itu bertambah dan saat ini tim gugus pencegahan Covid-19 Aceh Tamiang sedang melacak informasi dimaksud.

Menurutnya, informasinya simpang siur tersebut dan ada yang bilang 13 orang serta ada yang bilang juga lebih, namun sekecil apapun informasi tetap ditindaklanjuti tim gugus untuk didapati data akurat guna mendeteksi awal virus ini. “Informasi sementara ada lima warga Aceh Tamiang yang dinyatakan positif terpapar virus covid-19, semunya santri yang baru pulang dari Pulau Jawa, status awal mereka adalah Orang Dalam Pantauan (ODP),” ungkap Abdullah. Pada saat pemeriksaan oleh tim medis dari Dinas Kesehatan di beberapa kecamatan, para santri ini mengalami gejala batuk sehingga langsung dilakukan rapid tes dan hasilnya positif. “Memang hasil rapit tes ini ke akuratnya sekitar 70 persen sehingga butuh pemeriksaan lebih lanjut dengan cara mengambil swab tenggoro-kan untuk diperiksa di RSUZA di

Banda Aceh,” tuturnya. Status merekapun ditingkatkan dari ODP menjadi Pasien Dalam Pemantau (PDP) dan saat ini kelimanya dirawat di rumah sakit. “ Tiga orang dirawat di RSUD Aceh Tamiang, satu di RSU Cut Meutia, Aceh Utara dan satu lagi di RSU Zainal Abidin Banda Aceh untuk perawatan lebih lanjut,” sebut Abdullah. Dijelaskannya, adapun PDP ini berasal dari Kecamatan Rantau sebanyak dua orang, Kecamatan Bandar Pusaka dua orang dan dari Kecamatan Seruway satu orang. “Saat ini juga sedang mendata siapa saja yang berhubungan dengan para santri yang terpapar virus tersebut dan melacak jumlah santri asal Tamiang yang belajar di Pulau Jawa serta baru pulang ke Aceh Tamiang untuk dilakukan pemeriksaan awal oleh tim medis,” kata Abdullah.(cri/B)

IDI (Waspada): Dewan Kerajinan Nasioanl (Dekranas) Melalui Dekranasda Kabupaten Aceh Timur dan Bhayangkari Cabang Aceh Timur menyerahkan bantuan logistik untuk perajin Industri Kecil Mandiri (IKM) yang terdampak wabah COVID-19. Bantuan itu antara lain diterima Sumarja (Kerajian Madu Leuser) dan Sahabudin (Kerajinan Hasil Alam) dari Kecamatan Kecamatan Serbajadi—Lokop. Paket logistik tersebut, bantuan dari Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) yang diperioritaskan untuk para pengrajin yang ada di Kabupaten Aceh Timur. “Kami menyampaikan terimakasih ke Dekranas yaitu Ibu Ma’ruf Amin atas kepeduliannya terhadap perajin dengan menyerahkan bantuan melalui Bhayangkari Cabang Aceh Timur. Mudamudahan perajin di Kabupaten Aceh Timur tetap survive atau bertahan serta tetap bersemangat,” ujar Ketua Dekranasda Aceh Timur, Hj. Fitriani D Hasballah, Jumat (24/4). Menurut dia, perajin maupun UMKM (Usaha Mikro, Kecil dan Menengah) di Kabupaten

Aceh Timur mempunyai kelebihan tersendiri. Bahkan selama ini hasil dari perajin (madu alam Lokop—red) telah dipasarkan di seluruh daerah hingga menjadi produk keunggulan daerah dalam beberapa kesempatan pameran pembangunan sebelumnya, baik pameran tingkat daerah atau nasional. “Bantuan berupa sembako ini sudah kita salurkan ke mereka yang berhak menerimanya, muda-mudahan bisa membantu meringankan beban perajin yang terdampak dari wabah Covid19,” ujar Hj. Fitriani seraya menyebutkan, bantuan diserahkan, Rabu (22/4) di Kantor Dekranasda Aceh Timur di Idi. Hadir saat itu antara lain Ketua Bhayangkari Cabang Aceh Timur, Ny. Yuli Eko Widiantoro. Sementara Sumarja, salah satu penerima bantuan Dekranas bersyukur atas bantuan tersebut. Dirinya mengaku usahanya terhambat sejak pandemi Covid-19 melanda Indonesia. “Pelan-pelan tetap kita pasarkan sesuai kebutuhan lokal, tapi kalau skala besar terhenti,” ujar Sumarja.(b24/B)

Waspada/M. Ishak/B

KETUA Dekranasda Aceh Timur, Hj. Fitriani D. Hasballah, SH, menyerahkan bantuan sembako untuk perajin IKM di Kantor Dekranada Aceh Timur, Rabu (22/4).


Kreasi

B8

WASPADA Sabtu 25 April 2020

Waspada/Arianda Tanjung

OSIS SMANTig memberikan sembako kepada orang tua siswa yang terkena dampak Virus Corona, Selasa (21/4).

OSIS SMANTig Bantu Orang Tua Siswa Terdampak Covid-19 SMA Negeri 3 Medan melalui Pengurus Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) memberikan bantuan kepada orang tua siswa yang terdampak Virus Corona atau Covid-19 di sekolah tersebut, Jl. Budi Kemasyarakatan Medan, Selasa (21/4) dan Rabu (22/4). Pantauan di lapangan, Pengurus OSIS SMANTig juga menerapkan physical distancing bagi para penerima bantuan. Yakni dengan memberikan jarak bagi para orang tua siswa yang mengantri. Kepala SMANTig Medan Hj Elfi Sahara SPd MSi mengatakan jika tujuan kegiatan ini tentunya untuk meringankan beban orang tua siswa. Khususnya orang tua yang memang terkena dampak Covid-19. “Jadi Pengurus OSIS berinisiatif untuk mendata para orang tua siswa yang memang berhak menerima bantuan. Dan setelah didata lebih kurang ada 120-an orang tua yang akan dibantu,” tegasnya. Dikatakan jika setelah ini

rencananya sekolah juga bakal menggratiskan uang sekolah mulai Maret hingga Juni untuk siswa. Hanya saja penerimanya bagi para siswa kurang mampu, makanya terlebih dulu akan didata. “Kegiatan ini juga untuk memberikan edukasi kepada siswa untuk saling membantu terhadap sesama. Saya berharap agar bantuan yang diberikan ini dapat meringankan beban para orang tua siswa,” tutupnya. Ketua OSIS SMANTig Muhammad Syarief menjelaskan jika bantuan yang diberikan kepada orang tua siswa berupa sembako yang terdiri atas beras, mie instan, gula, minyak makan, bubuk teh, dan telur. Karena memang di tengah penyebaran wabah Corona ini, sembako yang dinilai paling dibutuhkan masyarakat. “Jadi orang tua yang menerima bantuan ini terdiri atas siswa kelas X dan XI. Dan untuk pembagian dilakukan selama dua hari yakni Selasa (21/4) dan Rabu (22/4),” tutupnya. *Arianda Tanjung

Waspada/Ist

Kelegaan mahasiswa STIK-P usai sidang meja hijau, Rabu (22/4).

KalaMahasiswaJadiSarjanaViaOnline D

AMPAK dari penyebaran Virus Corona atau Covid-19 memang menyentuh setiap sektor kehidupan manusia, tidak terlepas di Sektor Pendidikan. Kenapa? Misalnya saja bagi mahasiswa tingkat akhir yang sedang menyelesaikan tugas akhir bernama Skripsi. Dengan penerapan physical distancing yang dilakukan pemerintah maka banyak aktifitas yang biasanya dilakukan dengan face to face atau bertatap muka berganti menjadi dalam jaringan (daring) atau via online. Termasuk saat mahasiswa melakukan

Cara SMA Panca Budi Cegah Covid-19 SMA Panca Budi Medan memiliki sejumlah cara dalam menghadapi dan mengantisipasi perkembangan dan penyebaran Corona Virus Disease (Covid-19). Salah satunya dengan menghimbau para siswa untuk menjalani proses belajar mandiri siswa di rumah melalui pembelajaran daring (online). “Pembelajaran daring melalui koordinasi yang baik antar stakeholder, maka dibentuklah beberapa grup WA siswa-siswi yang disesuaikan dengan mata pelajaran masing-masing yang dikoordinir oleh guru mata pelajarannya dan dimulai 30 Maret 2020,” kata Kepala SMA Panca Budi Medan Sugangsar SSi, Kamis (23/4). Dikatakan, materi pelajaran disampaikan sesuai dengan jadwal mata pelajaran yang telah disesuaikan dengan situasi dan kondisi saat ini. Materi ajar disampaikan melalui media Google Class Room, ZoomMeeting, Teleconference Call, WAG,

Waspada/Arianda Tanjung

KEPALA SMA Panca Budi Medan Sugangsar SSi memberikan penghargaan kepada siswa berprestasi. Video dan lain sebagainya. “Penugasan dikumpulkan melalui email dan whatsapp. Tetap mengingatkan kepada seluruh peserta didik agar tetap berada di rumah serta tata cara pencegahan penularan Covid-19 sesuai dengan protokoler Kesehatan yang telah disampaikan pemerintah,” sebutnya. Untuk mendukung pembelajaran daring dari rumah, kata Sugangsar, SMA Panca Budi memberikan bantuan terhadap guru dan siswa selama pandemi

Covid-19 yaitu pemberian subsidi pulsa paket sebesar Rp. 100 ribu selama dua bulan kepada guru dan pemberian potongan uang sekolah sebesar 10% kepada siswa selama dua bulan. “Untuk mengevaluasi pelaksanaan Program Pembelajaran Daring dalam rangka Pencegahan Perkembangan Covid-19 seluruh guru memberikan laporan belajar daring tentang kegiatan yang telah dilaksanakan kepada managemen sekolah,” katanya.

“Hal ini untuk meningkatkan efektivitas kegiatan pembelajaran di sekolah meski dengan cara tanpa tatap muka (pembelajaran daring) sebagai akuntabilitas SMA Panca Budi Medan terhadap orang tua siswa-siswi, stake holder pendidikan dan pemerintah. Ini juga dalam upaya mendorong meningkatnya prestasi, kreativitas dan bakat siswa/ I,” tambahnya. Lanjut Sugangsar, seluruh satuan pendidikan di SMA Panca Budi Medan berdoa dan berupaya semoga pandemik Covid-19 segera berakhir dan masyarakat dapat beraktifitas seperti biasanya kembali. “Untuk itu sekolah mengingatkan seluruh pihak untuk bersama-sama untuk senantiasa tetap di rumah, hidup bersih, menghindari kerumunan massa, menjaga kesehatan, menjaga jarak, tetap mencuci tangan menggunakan sabun/ handsanitizer serta menggunakan masker,” tutupnya. *Arianda Tanjung

YPIM Bangga Siswanya Lulus PTN Jalur SNMPTN, SPAN PTKIN, dan Poltek BELASAN siswa Yayasan Pendidikan Islam Miftahussalam (YPIM) Medan sukses lulus ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN). Kelulusan ini berhasil diraih melallui beberapa jalur seleksi yakni Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN), Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SPAN PTKIN), dan Politeknik Negeri (Poltek). Tercatat, untuk tahun ini ada 29 siswa yang lolos ke berbagai perguruan tinggi favorit di Indonesia, dan ini mengalami peningkatan signifkan dari tahun-tahun sebelumnya. 29 siswa tersebut terdiri atas Madrasah Aliyah Miftahussalam sebanyak tiga orang, SMA Darussalam sebanyak 9 orang, dan SMK TIK Darussalam sebanyak 17 orang. Para siswa tersebut lulus ke ISI Yogyakarta, Unsyiah Banda Aceh, Unimal Lhoksemawe, IAIN Lhoksemawe, IAIN Langsa, Undiksa Bali, UIN Bandung, USU, Unimed, UIN SU, Politeknik Negeri Media Kreatif Medan dan STAIN Mandailing Natal. Ketua Umum YPIM Medan Prof Dr Ir H Bustami Syam MSME mengucapkan selamat

Waspada/Arianda Tanjung

TAK hanya akademik, para siswa YPIM juga ditambah wawasan seputar keagamaannya. kepada siswa yang lulus ke perguruan tinggi negeri. Semoga para siswa YPIM mendapat kelancaran dalam mengukir masa depan yang cerah. “Besar harapan saya para alumni dapat menjaga nama baik sekolah dan tetap memegang nilai-nilai keagamaan yang telah ditanamkan bapak ibu guru selama di sekolah. Akhlak yang mulia harus tetap menjadi pegangan saat menjalani pendidikan selanjutnya,” pintanya. Dikatakan, prestasi akademik yang gemilang tidak akan mengantarkan seseorang kepada kesuksesan dunia akhirat tanpa berpegang kepada agama. Untuk itu bagi peserta didik di lingkungan

YPIM, dasar pendidikan keagamaan menjadi prioritas dalam proses pembelajaran. “Dewan guru bukan hanya menjalankan fungsinya sebagai pengajar namun juga sebagai pendidik dimana didukung oleh insentif khusus dimana hal ini telah berlaku dari masa kepemimpinan Alm. Ust Tgk H. Syihabuddin Syah selaku pendiri yayasan,” katanya. “Misalnya guru fisika tidak hanya berorientasi mengajarkan siswa keilmuan yang berkenaan dengan sains, tapi juga mengaitkannya dengan Alquran dan Hadist seperti proses terciptanya jagat raya yang sebenarnya hal ini telah jelas di jabarkan dalam

Alquran,” tambahnya. Dirinya menambahkan bahwa prestasi yang telah dicapai ini adalah keberhasilan bersama, hasil sinergitas seluruh eleman YPIM, jawaban atas doa bersama dan dukungan dari para orangtua dan masyarakat yang telah memberikan kepercayaan kepada YPIM sebagai lembaga pendidikan anakanak mereka. “Atas izin Allah SWT ke depan kami akan terus berbenah untuk meningkatkan kualitas pendidikan, fasilitas, manajemen dan SDM. Sekali lagi selamat kepada para alumni, selamat mengukir prestasi di bangku perkuliahan,” tutupnya. *Arianda Tanjung

seminar proposal (sempro) yang dilakukan dengan bimbingan skripsi dengan dosen-dosennya . Bimbingan via online ini dilakukan sebagai upaya memberikan pelayanan pendidikan yang maksimal kepada mahasiswa di tengah pandemi Covid-19. Tentu Pelaksanaan kegiatan melalui daring menjadi salah satu cara yang efektif untuk mencegah penyebaran virus corona atau Covid-19. Tentunya penerapan sistem via online sedikit banyaknya memiliki kendala. Misalnya saja adanya

hambatan bimbingan yang terjadi dengan dosen pembimbing, sementara target waktu penyelesaian skripsi tidak berubah. Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi “Pembangunan” (STIK-P) Medan yang telah melakukan sidang meja hijau secara online Masdalena Napitupulu mengaku senang dan lega sudah menyelesaikan sidang meja hijau. Meski memang sidang tersebut dilakukan via online. “Alhamdulilah semua berjalan lancar dan suskes. Jadi memang mulai dari penyelesaian skripsi hingga sidang meja hijau semuanya via online,” terangnya, Jumat (24/4). Diakui meskipun aktivitas sidang diselenggarakan secara daring atau online, tetap mengutamakan tata tertib. Mahasiswa tetap berpakaian

rapi dan menggunakan kemeja putih dan blazer hitam saat menjalani sidang, begitujuga dengan dosen yang harus berpakaian rapi. “Sesi pertama, diisi dengan persiapan dan persentase mahasiswa. Kemudian disambung dengan tanya jawab pembimbing. Sesi selanjutnya diisi dengan tanya jawab tim penguji, sedangkan sesi keempat diisi dengan briefing penilaian dan pembacaan nilai,” katanya. Lanjut cewe yang akrab disapa Masda ini, setelah melewati semua sesi sidang daring tersebut, dirinya dinyatakan lulus dengan nilai mendapatkan nilai A. “Selama sidang berlangsung, saya sebenarnya takut ada gangguan. Makanya, sebelumnya saya sudah mempersiapkan paket data untuk menjaga kondisi jika sewaktu-waktu paket saya habis saat proses sidang,”

ujar Masda. “Saya juga sudah mencari tempat yang aman dari suara-suara yang menganggu. Semuanya lancar, walau sempat terputus karena waktu di aplikasi zoom hanya dibatasi per sesi hanya 40 menit,” katanya. Sementara itu, Guntur Pradana, mahasiswa USU mengaku jika skripsi via online ini memang sudah menjadi tuntutan jaman, sehingga memang harus dikuasai. Kalau masalah kendala dengan dosen, sejauh ini dirinya tidak menemukan kendala tersebut. “Alhamdulillah, saya dan dosen selalu janjian jam berapa biasanya dan selalu lancar bimbingannya. Ini juga skripsinya sudah masuk ke Bab V dan diperkirakan tinggal satu atau dua bimbingan lagi lah,” terang Guntur. *Arianda Tanjung


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.