Prakiraan Cuaca Selasa (22/12) Medan 24-32 C
Berastagi 18-27 C
R. Prapat 24-32 C
Parapat 18-27 0C
P. Siantar 20-300C
Sibolga 22-32 0C
0
0
0
Hujan guntur
Berawan
BMKG Polonia
WASPADA Demi Kebenaran Dan Keadilan
http://epaper.waspadamedan.com
SELASA, Wage, 22 Desember 2009/5 Muharram 1431 H
No: 23006 Tahun Ke-63
Harian Umum Nasional Terbit Sejak 11 Januari 1947 Pendiri : H. Mohd. Said (1905 - 1995) Hj. Ani Idrus (1918 - 1999) ISSN: 0215-3017
Terbit 24 Halaman
Harga Eceran: Rp 2.500,-
Kegagalan Bank Century Karena Perilaku Pemiliknya JAKARTA (Waspada): Mantan Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia (BI) Anwar Nasution mengatakan kegagalan operasional Bank Century karena perilaku pemiliknya yang mencuri uang dan melarikannya ke luar negeri. “Pemilik Bank Century mengambil uang di bank tersebut dan dilarikan keluar negeri,” kata Anwar Nasution ketika memberikan kesaksian pada rapat Panitia Angket Kasus Bank Century di Gedung DPR, Jakarta, Senin (21/12) petang. Menurut Anwar, pemilik Bank Century tersebut adalah seorang warga negara Indonesia bernama Robert Tantular dan dua orang berwarga negara asing yakni warga negara Inggris keturunan Pakistan bernama Heesam Al Waraaq dan Rafat Al Rivzi. Sebagai warga negara Indonesia dirinya merasa tersinggung karena ada orang asing yang mencuri dari perbankan nasional pada saat masyarakat Indonesia mengalami kesulitan. Namun, Anwar tidak merinci berapa besar nominal yang dikatakannya dilarikan keluar negeri. Selain kedua warga negara asing tersebut, menurut dia, keluarga Robert Tantular yakni Dewi Tantular juga mengambil uang di Bank Century sebesar 12 juta dolar AS dan kemudian dilarikan keluar negeri. Dikatakannya, Robert Tantular juga memiliki 10 anak perusahaan lain dan kemungkinan dana dari Bank Century juga mengalir ke anak perusahaan tersebut. “Jadi kegagalan operasional Bank Century bukan karena krisis finansial global, tapi karena perilaku buruk pemiliknya,” kata Anwar. Lanjut ke hal 2 kol. 4
Hari Ini Wapres Penuhi Panggilan Panitia Angket JAKARTA (Antara): Wakil Presiden Boediono siap memenuhi panggilan Panitia Angket Kasus Century pada Selasa (22/12) sekitar pukul 10:00. Juru Bicara Wapres Boediono, Yopie Hidayat di Jakarta Senin(21/12) mengatakan, kedatangan Wapres akan menggunakan protokoler normal. “Aturan protokoler sudah koordinasi. Sudah dirapatkan pengaturan protokoler yang normal,” katanya. Pemanggilan oleh Panitia Angket Century itu, berkenaan dengan kapasitas Boediono sebagai mantan Gubernur Bank Indonesia. Boediono ingin penjelasan dilakukan dengan jelas dan terang. Namun sebagai Wapres, tetap ada aturan protokoler dan pengamanan. “Aturan protokoler penting. Namun ini persoalan teknis yang tidak mengganggu prinsip,” tutur Yopie. Dengan demikian Boediono berharap penjelasan yang akan dilakukannya tidak terganggu permasalahan protokoler. Tentang jadwal Boediono untuk memberikan pengarahan pada rapat koordinasi gubernur se-Indonesia di Pekanbaru, Riau, pada Selasa (21/12) malam, akan menyesuaikan dengan kegiatan di Panitia Angket Century. Wakil Presiden Boediono dan Menteri Keuangan Sri Mulyani masuk dalam daftar panggil dari Panitia Angket Kasus Bank Century DPR. Panitia menilai nama-nama yang akan dipanggil panitia dinilai kompeten untuk dimintai keterangan sebagai saksi atau saksi ahli. Panitia Angket Kasus Centry tidak hanya fokus pada kajian tentang layak atau tidaknya kebijakan talangan (bailout) kepada Bank Century tetapi juga menelusuri aliran dana ke siapa saja yang menerima, termasuk untuk apa saja uang itu digunakan.
BACA DI HALAMAN DALAM Siaran TV Bahayakan Generasi Muda Mendatang Kapoldasu Irjen Pol Badrodin Haiti menyatakan keprihatinannya karena saat ini banyak anak dibesarkan siaran televisi yang sama sekali tidak mendidik. 10
Kasus PRT Jatuh Berbuntut Panjang Kasus pembantu rumah tangga (PRT) yang diduga jatuh dari lantai IV rumah majikannya, kini berbuntut panjang. Anggota DPRD Kota Medan dan DPD RI asal Sumut mencurigai luka lembam pada mata kanan PRT bernama Nurmelati, 18, penduduk L. Batu itu. 9
Perusakan TNGL Berlanjut, Ratusan Pengungsi Masih Menetap Pemindahan atau relokasi para pengungsi eks Aceh di Taman Nasional Gunung Leuser (TNGL) hingga kini belum terealisasi meskipun ditangani pemerintah pusat dan disiapkan lokasi di Solok, Sumatera Barat. 17
Ideologi Terorisme Berpotensi Berkembang Tahun 2010 Kepala Detasemen Khusus 88 Anti Teror Badan Reserse Kriminal Polri Kombes Pol. Tito Karnavian mengatakan, ideologi terorisme yang mengajarkan kekerasan untuk mencapai tujuan tetap berpotensi berkembang di tahun 2010. 3
Perbanas Yakin Keputusan Menyelamatkan Century Tepat Ketua Umum Perhimpunan Bank-bank Umum Nasional (Perbanas) Sigit Pramono menegaskan bahwa keputusan untuk menyelamatkan Bank Century adalah langkah yang benar. 16
Hari Ibu Perlu Momentum Percepatan Pencapaian MDGs 2015 Oleh Ir.Dra. Giwo Rubianto Wiyogo, M.Pd
Opini - 13
Ekonomi 2010 Tidak Begitu Optimis Oleh Bachtiar Hasan Miraza
Opini - 12
Antara
Antara
DIAMBIL SUMPAH: Mantan Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia Anwar Nasution dan mantan Deputi Gubernur Bank Indonesia Miranda Goeltom, diambil sumpah sebelum memberikan keterangan pada rapat konsultasi dengan Pansus Hak Angket Bank Century, di gedung DPR/MPR, Jakarta, Senin (21/12).
Bank Kecil Tak Berdampak Sistemik Tapi Dalam Keadaan Krisis, Penyelamatan Tak Bisa Disalahkan JAKARTA (Waspada): Mantan Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia Miranda Goeltom menyatakan, dalam keadaan normal, bank kecil seperti Century tidak akan berdampak sistemik terhadap industri perbankan di Indonesia. Namun, jika keadaan sedang tidak normal, pengaruh bank kecil bisa menjadi sangat
berbeda terhadap perbankan. “Jika keadaan normal, berapa pun bank kecil dan ribuan BPR
kalau dibunuh-bunuhi tak akan ada pengaruh apa-apa. Tetapi bila keadaannya tak
PP Hanya Dapat Atur Mekanisme Penyadapan SEMARANG (Antara): Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD mengatakan Rancangan Peraturan Pemerintah tentang penyadapan hanya dapat mengatur tentang mekanisme penyadapan. “Kalau hanya sebatas mekanisme penyadapan, tidak masalah dalam bentuk peraturan pemerintah. Namun, kalau sudah menyangkut sub-
stansi, lebih baik disusun dalam suatu undang-undang,” kata Mahfud, di Semarang, Senin (21/12). Me s k i b e l u m p e r n a h membaca draf rancangan peraturan pemerintah ini seluruhnya, ia menyarankan agar masalah penyadapan ini diatur dalam suatu undangundang. Menurut dia, hal tersebut
juga telah ditegaskan dalam Putusan Mahkamah Konstitusi Nomor 006/PUU-I/2003 dan Nomor 012-016-019/ PUU-IV/2006. Ia berpendapat, sebuah peraturan pemerintah hanya dapat mengatur lebih lanjut ketentuan dari satu undangundang.
Lanjut ke hal 2 kol. 7
normal (krisis), bank sekecil apapun bisa berbeda pengaruhnya,” ujar Miranda dalam sidang pemeriksaan pansus angket Kasus Bank Century di DPR RI, Jakarta, Senin (21/12) malam. Namun apabila keadaan sedang krisis, lanjut Miranda, dengan alur pembayaran antar bank yang sedemikian rupa sulit likuiditasnya, maka perbankan pun bisa terkena pengaruh oleh bank kecil. Psikologi pasar, lanjut Miranda, sangat menentukan jatuh tidaknya perbankan. Ada sedikit saja rumor tidak sedap, maka bisa membahayakan seluruh kelangsungan perbankan. Karena itu, dia bisa memahami kenapa Bank Century yang merupakan bank kecil dianggap perlu diselamatkan agar tidak membuat masalah yang lebih besar terhadap perbankan seluruhnya, dan penyelamatannya bersamaan
Praperadilan Bibit-Chandra Ditolak, Aktivis LSM Ngamuk JAKARTA (Waspada): Majelis hakim menolak praperadilan Surat Ketetapan Penghentian Penuntutan (SKPP) Bibit Samad Rianto-Chandra M Hamzah yang diajukan oleh 3 LSM. Tidak terima dengan putusan itu, para aktivis LSM pun mengamuk. Peristiwa tersebut terjadi di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Jl Ampera Raya, Jakarta, Senin (21/12). Sidang praperadilan selesai pukul 15:15. Hakim tunggal Kusno setelah membacakan putusannya langsung beranjak dari kursinya. Kusno kemudian berjalan menuju ruang hakim di lantai 2. Beberapa anggota LSM Laskar Empati Peduli Bangsa (Lepas) yang ikut mengajukan gugatan praperadilan itu pun mengejar hakim. Mereka sweeping di lantai 1. Kemudian mereka mencari Kusno ke lantai 2. Namun langsung ditahan polisi di atas tangga. “Mari kita mendatangi hakim. Hakim telah merun-
Lanjut ke hal 2 kol. 4
Polri Serahkan Kasus Anggodo Ke KPK JAKARTA (Waspada): Mabes Polri sempat menjerat 6 tuduhan kepada Anggodo Widjaja terkait percakapannya dengan sejumlah pejabat. Namun seluruh unsur yang disangkakan tidak dapat dipenuhi Polri. Kasus Anggodo pun diserahkan ke KPK. “Pokoknya kita serahkan. Sepenuhnya sudah kita katakan, ada enam kemungkinan konstruksi hukum yang kita
tuduhkan, semuanya terpatahkan dengan unsur-unsurnya tidak terpenuhi,” ujar Wakabareskrim Mabes Polri Irjen Pol Dikdik Mulyana Arief Mansyur di Mabes Polri, Jl Trunojoyo Jakarta Selatan, Senin (21/12). Dikdik menyampaikan hal ini ketika ditanyakan apakah keseluruhan kasus Anggodo
Lanjut ke hal 2 kol. 7
Kejati Tahan Kadis Kesehatan Labura
Lanjut ke hal 2 kol. 7
Gubsu Terima Penghargaan
Lanjut ke hal 2 kol. 4
dua bulan sekali mengadakan pertemuan dengan bank-bank penting yang berdampak sistemik. Dalam pertemuan tersebut, Bank Century tidak pernah ikut. Menurut mantan Gubernur BI Burhanuddin
Dugaan Korupsi Rp6 M
tuhkan supremasi hukum,” teriak mereka. Menurut mereka, hakim tidak memberikan kesempatan bagi mereka untuk mengajukan banding. Mereka pun
MEDAN (Waspada): Gubsu H Syamsul Arifin, SE dijadwalkan hari ini, Selasa (22/12) m e n e r i m a p e n g h a rg a a n Anugerah Parahita Ekapraya kategori utama dari Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono atas kepedulian terhadap keselamatan dan kesejahteraan laki-laki dan perempuan dalam upaya perwujudan kesetaraan gender. Kepala Dinas Kominfo Sumut Drs H Eddy Syofian, MAP mengemukakan hal itu
dengan kondisi pasar keuangan global sedang krisis atau tidak normal. “Berbeda ketika tidak dalam kondisi krisis, pengaruhnya pun berbeda terhadap sistem perbankan,” tuturnya. 15 Bank Besar Bank Indonesia (BI) setiap
Waspada/Surya Efendi
TEROMPET TAHUN BARU: Seorang ayah bersama anaknya sedang menyelesaikan pembuatan terompet dikediaman mereka di Jl. Raya Menteng, Pasar Merah, Medan, Senin (21/12). Terompet untuk menyambut tahun baru 2010 itu siap dipasarkan ke sejumlah daerah di Sumut selain pasar di Medan seharga Rp2.500 hingga Rp40 ribu.
MEDAN (Waspada): Kepala Dinas Kesehatan Labuhan Batu Utara (Labura) drg Azwar Matondang ditahan tim penyidik pidana khusus (Pidsus) Kejaksaan Tinggi Sumut (Kejatisu), Senin (21/12), terkait kasus dugaan korupsi pinjaman kredit di PT Bank Sumut Cabang Rantauprapat tahun 2004-2005. “Sebulum diboyong ke Rutan T.Gusta, tersangka lebih dulu menjalani pemeriksaan secara intensif selama enam jam oleh tim penyidik Pidsus,” kata Kasi Penerangan/Humas Kejatisu Edi Irsan Kurniawan Tarigan. Didampingi Ketua tim penyidik Pidsus, Erwinsyah, Tarigan mengatakan, tersangka dipersalahkan karena telah mengesahkan penyalahgunaan kredit untuk 150 orang dengan nilai mencapai Rp11 miliar. “Dalam penyaluran kredit tersebut terjadi mark up nilai anggaran kredit yang diajukan
Indonesia Kalahkan AS Dalam Jumlah Perokok
Puntung Rokok Penyebab 761 Kebakaran Di Jakarta
JAKARTA (Antara): Koordinator Lembaga Penanggulangan Masalah Merokok (LM3) Fuad Baradja mengatakan, Indonesia merupakan negara dengan jumlah perokok terbesar nomor ketiga di dunia. “Indonesia berada di bawah China dan India,” kata Fuad dalam acara Kampanye Penyuluhan Kawasan Dilarang Merokok di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur, Senin (21/12). Ia menuturkan, hal tersebut mengherankan karena Indonesia sebenarnya bukanlah negara dengan jumlah penduduk terbesar ketiga di dunia.
JAKARTA (Waspada): 761 Kasus kebakaran di ibukota Jakarta sepanjang tahun 2004-2009 disebabkan oleh puntung rokok. Masyarakat yang menyepelekan puntung rokok justru berujung pada akibat yang fatal. “Selama kurun 2004-2009, kebakaran yang disebabkan puntung rokok sebanyak 761 kasus. Lainnya, 5.100 kasus kebakaran akibat listrik, disusul dengan kompor atau gas meledak sebanyak 1.067 kasus,” kata Kepala Suku Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana DKI Jakarta, Paimin Napitupulu.
Lanjut ke hal 2 kol. 7
Lanjut ke hal 2 kol. 7
pemohon. Misalnya, pengajuan kreditnya 10 juta, tetapi dibuat menjadi Rp50 juta. Jadi, uang Rp40 juta itu diambil tersangka,” kata Tarigan. Lanjut ke hal 2 kol. 4
Polisi Sita 90 Kg Ganja Asal Aceh JAKARTA (Antara): Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Utara menyita 90 Kg narkotika jenis ganja dan menangkap seorang tersangka. Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Utara Kompol Suparmo di Jakarta, Senin (21/12), mengatakan, tersangka bernama R alias D,30, tertangkap di rumah kos, Jl Lontar II, Kel. Tugu Utara Kec. Koja. Usai menangkap tersangka, polisi menggeledah rumah kos yang ditempati dan menemukan ganja yang dibungkus dengan kardus dan dilakban.
Lanjut ke hal 2 kol. 7
erampang Seramp ang - Merokok karena kesal terhadap koruptor jangan sampe bakar rumah - He...he...he...
WASPADA Demi Kebenaran Dan Keadilan
Banda Aceh: Cuaca : Berawan dan hujan lokal/guntur Angin : Tenggara - Barat Laut Kec. antara 10 s/d 25 Km/jam
Provinsi NAD: Lereng Timur Pegunungan, Dataran Tinggi, Pesisir Timur, Pantai Barat: Berawan dan hujan ringan
Temperatur Maks/Min: 310C - 230C BMKG Polonia
EDISI ACEH
SELASA, Wage, 22 Desember 2009 /5 Muharram 1430 H � No: 23006A Tahun Ke-63
Sinyal Mendagri, Gubernur Dipilih Dewan PEKANBARU (Antara): Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Gamawan Fauzi memberi sinyal positif terhadap wacana pemilihan gubernur akan dilakukan oleh Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) pada waktu yang akan datang. “Pemilihan gubernur melalui DPRD itu merupakan sebuah gagasan atau pemikiran yang baik karena yang dilakukan belakangan ini memakan waktu yang lama dengan biaya tinggi,” kata Gamawan Fauzi dihadapan para gubernur dan wakil gubernur di Pekanbaru, Senin (21/12). Dalam acara rapat koordinasi gubernur se wilayah Sumatera 19-21 Desember 2009 itu, Mendagri mencontohkan, pemilihan gubernur Jawa Timur periode 2009-2014 yang berlangsung beberapa putaran telah menghabiskan biaya sedikitnya Rp800 miliar. Lanjut ke hal 2 kol. 6
Mendagri Minta Gubernur SeSumatera Buat Satgas Bencana PEKANBARU (Waspada): Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi meminta para gubernur di Pulau Sumatera memiliki satuan tugas khusus yang langsung dapat membantu tetangganya yang sedang terkena bencana . Pada saat bencana terjadi, hanya provinsi tetangga dapat diandalkan untuk membantu proses evakuasi atau meringankan beban rakyat yang sedang terkena musibah. “Pengalaman sewaktu bencana gempa di Sumatera Barat kemarin saya dapat merasakan betapa besarnya perhatian tetangga seperti Riau dan provinsi lainnya. Kalau sudah ada (satuan tugas bencana) tentunya kalau terjadi bencana lagi, provinsi tetangga sudah dapat langsung membantu tetangganya yang terkena musibah. Saya berharap Lanjut ke hal 2 kol. 1
Perhitungan APBK Agara 2008 Disetujui, Mahasiswa Demo KUTACANE (Waspada): Kendati sempat didemo mahasiswa terkait pelaksanaan sidang paripurna, tiga fraksi di DPRK Agara dalam pendapat akhirnya, Senin (21/12) menyetujui Perhitungan APBK Agara 2008 untuk disahkan menjadi qanun. Tiga fraksi di DPRK yang menyetujui Laporan Pertanggung Jawaban Pelaksanaan APBK 2008 itu yakni, Fraksi Golkar, Fraksi Kerakyatan dan Fraksi Keadilan. Fraksi Golkar dalam pendapat akhirnya yang dibacakan H. Rasjidun Pagan SE mengatakan, dewan selalu mendengar Pemkab telah menerapkan disiplin anggaran yang akuntabilitas dan tata kelola pemerintahan yang baik, faktanya masih banyak rutin kantor yang tersendat dan program SKPK masih ada tidak terealisasi, meskipun SP2D terus diterbitkan. Alasan itu, Fraksi Golkar mempertanyakan sistem Lanjut ke hal 2 kol. 3
Waspada/Ali Amran
Baca Halaman Dalam Lagi, Kawanan Bajak Laut Rompak Trawl Belawan Setelah KF 6404 (U) milik nelayan Malaysia dan KM Tsunami milik nelayan Kuala Idi, Aceh Timur, kini giliran kapal trawl asal Belawan, Sumatera Utara (Sumut), menjadi sasaran perompak kawanan bajak laut bersenjata api (Senpi), Sabtu (19/12) malam, di perairan Aceh Tamiang.
Mimpi Oleh H Ameer Hamzah Mimpi yang baik datangnya dari Allah, mimpi yang buruk datangnya dari syaithan. Maka jika salah seorang kamu bermimpi yang menakutkan, maka meludahlah ke sebelah kiri dan bacalah ta’wudz pada Allah dari kejahatan mimpi itu, karena hal itu tidak membahayakannya. (HR: Bukhari). Mimpi-mimpi para Rasul yang diceritakan dalam alQuran adalah mimpi yang benar, wahyu dari Allah SWT. Misalnya mimpi Nabi Ibrahim yang berulangkali, disuruh menyembelih putranya Ismail. Begitu juga mimpi Nabi Yusuf turunnya bintang dalam pangkuannya, rupanya ia akan menjadi penguasa di Mesir. Nabi Muhammad SAW Lanjut ke hal 2 kol. 1
Pendiri : H. Mohd. Said (1905 - 1995) Hj. Ani Idrus (1918 - 1999) ISSN: 0215-3017
Terbit 24 Halaman � Harga Eceran: Rp 2.500,- (belum termasuk ongkos kirim)
DPR RI: Irwandi Gagal
BANDA ACEH (Waspada) : Anggota DPR RI asal Aceh M. AliYakob menilai Gubernur IrwandiYusuf gagal membawa kesejahteraan bagi masyarakat di Aceh, selain dia mengharapkan pemimpin Aceh itu untuk mendelegasikan tugas dan fungsi para jajaran di bawahnya agar serapan anggaran untuk pembangunan Aceh pada tahun mendatang lebih baik dari tahun 2009. “Padahal kita membahasnya (APBA 2009) Januari, bila awal tahun saja serapannya rendah pada November, bagaimana Aceh sejahtera,” ungkap Ali Yakob kepada Waspada Minggu (20/12) malam. Menurut Ali Yakob, rendahnya serapan anggaran sangat berdampak pada peredaran uang di Aceh. “Lihat saja jumlah penganggur di Aceh yang terus meningkat,” ungkapnya. Selain itu mantan anggota DPRA periode 2004-2009 yang kini menjadi wakil rakyat Aceh di Senayan dari Partai Demokrat itu meminta Irwandi mengevalusi masalah yang terjadi, sehingga mengakibatkan rendahnya serapan anggaran yang
hingga November 2009 baru mencapai 51.38 persen atau senilai Rp5,030 triliun dari Rp9,791 triliun. “Tapi menurut saya Irwandi harus transparan dalam pelaksanaan pemerintahan, mendelegasikan tugas yang menjadi kewenangan pejabatnya dan menerima masukan penyelesaian dari bawah,” ungkap M Ali Yakob. Sebelumnya Irwandi mendapat kritikan tajam dari kalangan pengamat karena aktivitasnya yang lebih bnayak berada di luar Aceh, bahkan lebih banyak berada di luar negeri. Serapan anggaran yang rendah Lanjut ke hal 2 kol. 1
Dugaan Korupsi Senilai Rp3 M
Mantan Kadis Dan Dua Pejabat Dinas Pendidikan Abdya Ditahan BANDA ACEH (Waspada) : Mantan Kadis Pendidikan Kabupaten Aceh Barat Daya, Nas ditahan oleh Kejaksaan Negeri Blangpidie, Senin (21/12) sekitar pukul 16:30. Selain itu, para jaksa juga menahan Er, Sekretaris Dinas/ KTU Dinas Pendidikan, dan pejabat dinas lainnya yakni IH. Ketiga pejabat Abdya itu dijemput dari kantor masing-masing, kecuali Nas yang mengenakan pakaian biasa, Er dan IH me-
makai pakaian dinas. Sejumlah jaksa membawa ketiga tersangka dugaan korupsi dana alokasi khusus pendidikan itu ke rumah tahanan Tapaktuan, Aceh Selatan. “Ditahan mulai hari ini,” kata Miftahuddin, seorang jaksa yang memimpin penahanan terhadap ketiga pejabat teras di Abdya itu. Ketiganya diduga korupsi pada satu proyek pengadaan dan merugikan negara senilai Rp3 miliar.(b32)
Pimpinan DPRK Aceh Timur Dipolisikan
MAHASISWA DEMO: Ratusan mahasiswa PTGL Kutacane, berdemo menuntut agar dewan menolak LPJ Bupati Agara 2008.
Harian Umum Nasional Terbit Sejak 11 Januari 1947
JAKARTA (Waspada): Setelah Gubernur Aceh Irwandi Yusuf dilakukan gugatan, kini Pimpinan Sementara Tgk. Hasanuddin dan Mirnawati terancam dipolisikan. Hal ini menyusul pihak bersangkutan melakukan kejahatan terencana atas ‘kekuasaannya’ dalam mengambil tindakan melawan hukum di negeri ini. Demikian inti perjuangan Muslim A. Gani kader Partai Golkar dan Mulyadi kader Partai SIRA yang notabenenya sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Timur, Senin (21/12), di Jakarta. Dua anggota dewan itu sejak beberapa hari ini berada di Jakarta, dalam upaya meminta perlindungan dan konsultasi dengan Mendagri RI atas pengkhianatan UU No. 27 Tahun 2009 Tentang Susunan dan Kedudukan (Susduk) DPR, MPR, DPD dan DPRD. “Kami akan laporkan Pimpinan Sementara DPRK Aceh Timur Tgk. Hasanuddin ke polisi,” ungkap Muslim A Gani didampingi Mulyadi kepada Waspada di Jakarta, Senin (21/
12). Dia mengatakan, pelaporan Hasanuddin ini bersamaan gugatan Gubernur Aceh Irwandi Yusuf. Lanjut ke hal 2 kol. 1
Waspada/Muhammad Riza
AMBIL MAKANAN: Sejumlah warga pengungsi korban banjir Pidie Jaya sedang antre mengambil kanan. Akibat banjir, mereka kini umumnya mendera penyakit gatal-gatal dan saluran pernafasan.
Ratusan Korban Banjir Diserang Penyakit
SIGLI (Waspada): Sekira 200an masyarakat korban banjir badang di Kab, Pidie Jaya mulai terserang penyakit gatal-gatal dan saluran penapasan (Ispa). Penderita umumnya orang tua dan anak-anak. Sekretaris Dinas Kesehatan Pidie Jaya Munawar Ibrahim, SKp.MPH kepada Waspada, Senin (21/12), membenarkan sekira 200-an lebih masyarakat korban banjir di daerahnya itu telah terserang penyakit kulit seperti gatal-gatal dan saluran pernapasan. Namun keluhan warga itu telah dapat diatasi pi-
haknya dengan cepat memberikan pengobatan di setiap titik pengungsian. Bahkan kini pihaknya telah meningkatkan kesiapan tenaga medis di Puskesmas Meurah Dua dan Unit Gawat Darut Meureudu. “Ia benar, data konkrit kita belum menerima. Tetapi dari laporan awal ada sekira lebih 200-an warga yang sudah mulai terserang penyakit gatalgatal dan Ispa. Tetapi itu semua telah kita tangani dengan cepat, supaya tidak mewabah,” katanya. Untuk mengantisipasi
mewabahnya penyakit itu, kini petugas medis dari Dinkes Pidie Jaya sudah berada di lapangan memberikan obat anti penyakit kepada setiap kepala keluarga
Antara
BIREUEN (Waspada): Pasca banjir bandang di kawasan objek wisata krueng Batee Iliek dan Meurah (Lhok Peudeng), dua bendungan di dua lokasi itu bila tidak segera dinormalisa-
J A K A RTA ( Wa s p a d a ) : Eksekutor pembunuhan Nasrudin Zulkarnaen akan segera menghadapi vonis. Rencananya hakim akan menggelar sidang vonis Rabu (23/12) besok. “Kami tunda sidang untuk selanjutnya putusan pada Rabu 23 Desember,” ujar Ketua Majelis Hakim M Asnun, sembari menutup sidang dengan terdakwa Daniel Daen Sabon di PN Tangerang, Banten, Senin (21/12). Asnun yang juga Ketua PN Tangerang ini mengatakan, pembacaan vonis ini juga berlaku bagi terdakwa Eduardus Ndopo Mbete dan Fransiskus Lanjut ke hal 2 kol. 1
Kampung Angkat Keluarga Haji Kedah TAK banyak yang terungkap mengapa disebut Kampung Angkat. Namun yang pasti, sebanyak 125 lebih anak yatim yang orang tuanya menjadi korban Tsunami 2004 lalu, pendidikannya kini menjadi tanggungan sebuah keluarga kaya–raya dari Negeri Sembilan, Malaysia. Para anak yatim dan piatu itu kini sedang menuntut ilmu Agama Islam di sebuah balai pengajian atau dayah yang diberi nama Raudhatul Muttaqin. Dayah yang baru dibangun pasca Bencana Alam Tsunami di Desa Gampong Jawa, Kecamatan Kuta Raja, Kota Banda Aceh itu, mendapat santunan dari Keluarga Haji Kedah. Selain memberi santunan kepada anak yatim-piatu di Dayah Raudhatul Muttaqin, Keluarga Haji Kedah juga berniat membangun berbagai fasilitas dan gedung yang masih dibutuhkan di dayah itu.
“Kami ingin mengajari anak-anak kami agar mereka peduli dengan kesulitan yang dihadapi orang lain, terutama anak yatim yang sudah tidak memiliki orang tua. Dan hari ini, kami membawa mereka semua yang berjumlah 29 orang untuk melihat sendiri bagaimana kehidupan anak-anak yang sudah tidak memiliki orang tua terutama pendidikan mereka, baik pendidikan agama maupun pendidikan formal,” cetus DR Zulkarnaen Bin Hasan saat berada di Dayah Raudhatul Muttaqin, Senin (21/12). Selain itu, kata DR Zul, apa yang dilakukan keluarga besar Haji Kedah itu merupakan bagian dari pendidikan yang ditanamkan Haji Kedua kepada anak-cucunya yang sudah berlangsung turun-temurun. Lanjut ke hal 2 kol. 6
Lanjut ke hal 2 kol. 3
Pasca Air Bah, Dua Bendungan Terancam Jebol
Eksekutor Nasrudin Divonis Besok
DEMO PKA V: Puluhan massa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Pemuda Aceh Selatan (AMPAS) melakukan unjukrasa minta Kejaksaan Tinggi Aceh mengusut anggaran Pekan Kebudayaan Aceh (PKA) V 2009 Aceh Selatan di Banda Aceh, Senin (21/12). Pemkab Aceh Selatan menganggarkan Rp3,7 miliar untuk kegiatan yang diresmikan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) 5 Agustus 2009.
(KK). Menurut dia, terserangnya warga dengan penyakit gatalgatal itu disebabkan, pasca
sikan akan terancam jebol akibat tidak lancarnya pengairan lantaran tertutup sampah serta lumpur. Demikian Darwansyah Camat Samalanga, Senin (21/12). “Kami telah melaporkan dampak dari kerusakan akibat banjir bandang yang terjadi ke Dinas Sosial dan tembusan ke Pemkab Bireuen, dari laporan yang kami sampaikan itu, hingga kini belum ada bantuan tanggap darurat baik diberikan kepada para santri maupun warga dan juga pemilik warung di area Krung Batee Iliek,” terang Darwansyah. Lanjutnya lagi, kini warga mengharapkan terutama Pemkab Bireuen melalui dinas terkait agar segera menormalisasikan kembali dua bendungan itu, agar tidak jebol. Menurut pantauan Camat Samalanga itu, sudah dua hari ini suplai air PDAM terganggu, sedangkan kondisi pengairan di bendungan Irigasi Meurah (Lhok Peudeng) di Desa Meurah di kawasan Samalanga itu tidak lancar lagi lantaran saluran utama tertutup sampah dan lumpur, sehingga terancam jebol karena air mulai meluap dan mengalir dari atas bantaran bendungan. “Demikian juga keadaan di bendungan Krueng Batee Iliek, kalau tidak segera ditangani kami khawatir jika terjadi banjir susulan, kedua bendungan tersebut akan jebol dan ribuan hektar sawah tidak bisa lagi mendapatkan suplai air,” jelasnya.(b03/ cih)
erampang Seramp ang - Nyan keuh le that raon Waspada/Iskandar
Keluarga Besar Haji Kedah saat foto bersama anak yatim di Dayah Raudhatul Muttaqin, Gampong Jawa, Kecamatan Kuta Raja, Banda Aceh, Senin (21/12
- He... he... he...
2
Berita Utama
DPR RI: Irwandi ... menjadi topik diskusi di Aceh. Gerak Aceh, menilai masih rendahnya realisasi Anggaran Pendapatan Belanja Aceh (APBA) tahun 2009 yang dilaksanakan Satuan Kerja Perangkat Aceh (SKPA) pada periode tahun berjalan, menunjukan SKPA dalam bekerja hanya berorientasi kepada gaji dan dana talangan sah lainnya. “Mekanisme kerja seperti itu menunjukan kinerja Pemerintah Aceh ibarat besar pasak dari pada tiang atau bahasa lain uang melimpah tenaga kurang,” kata Pj. Koordinator Gerakan Anti Korupsi (GeRAK) Aceh, Askhalani, kepada Waspada di Banda Aceh, Jumat (18/12). Sebagaimana dokumen yang dikeluarkan Biro Administrasi Pembangunan Pemerintah Aceh pertanggal 16 Desember 2009, tercatat progresnya baru berjalan sebesar 51,38%, artinya masih tersisa 48,62% dari perencanaan program yang belum dilaksanakan. Sementara Saifuddin Gani, pengacara dan pengamat sosial di Aceh yang dihubungi Senin (21/12) siang, bahkan meyakini Irwandi lebih betah berada di luar Aceh. “Ketimbang di Aceh dia (Irwandi ) sakit kepala lebih baik di luar, namun bagi saya Irwandi harus menghadapinya dan berani bersikap, bila masih sanggup katakan sanggup bila tidak berani menyebut mundur,” kata Saifuddin Gani. Apakah berarti ini pernyataan penolakan terhadap kepemimpinan Irwandi? “Jelas sekali Irwandi gagal membawa perubahan, terutama kesejahteraan bagi rakyat Aceh pasca perang dan bencana,” ungkap Saifuddin Gani.(b32)
Waspada/Zamzamy Surya
TERBENGKALAI: Jembatan Lambesoe, Lamno, Aceh Jaya telah dua tahun terbengakalai. Akibatnya hubungan darat Banda Aceh-Calang, Aceh Jaya terpaksa menggunakan rakit penyeberangan. Foto direkam Minggu (20/12).
Husin Yusuf Curhat Soal Jalan Banda Aceh-Calang Ke Tim DPD-RI TAPAKTUAN (Waspada): Penderitaan masyarakat pantai barat selatan soal hubungan darat Banda Aceh-Calang, Kabupaten Aceh Jaya, hingga menjelang berakhirnya tahun 2009, kelihatannya belum jelas titik terang. Namun penderitaan ini justru terasa bagi masyarakat Aceh Barat Daya, Aceh Selatan, Subulussalam dan Aceh Singkil. Malah bagi masyarakat Subulussalam dan Singkil yang berurusan ke Banda Aceh, terpaksa mengalihkan via rute Medan, Sumatera Utara. Dari dasar ini dan tak tahu lagi harus mengadu kemana, Bupati Aceh Selatan Tgk Husin Yusuf, akhirnya menyampaikan curahan
Perhitungan APBK Agara ...
Tadon Kerans yang sudah menyampaikan dupliknya pekan lalu. “Jadi tinggal putusan saja,” katanya usai sidang. Di sidang terpisah dengan terdakwa Hendrikus Kia Walen dan Heri Santosa, Ketua Majelis Hakim Ismail juga memutuskan menjatuhkan vonis kepada keduanya besok. Kelima terdakwa eksekutor Nasrudin dituntut hukuman seumur hidup. Mereka didakwa dengan pasal pembunuhan berencana Pasal 56 ayat ke 1 dan 2 KUHP.(dtc)
pengelolaan keuangan apa yang diterapkan eksekutif selama ini. Padahal dalam setiap kesempatan sering didengung-dengungkan tentang disiplin anggaran, akuntabilitas dan tata kelola yang baik, namun faktanya bertolak belakang dengan fakta yang didapati. Anehnya lagi, laporan hasil pemeriksaan BPK-RI, malah memberi opini yang wajar terhadap realisasi APBK Agara tahun 2008, sementara temuan BPK RI sendiri, masih banyak yang perlu ditindaklanjuti dengan serius, karena persoalannya sudah menahun dan hingga kini belum dilaksanakan. Secara khusus, Fraksi Golkar menilai, jawaban bupati mayoritas masih mengambang, normatif dan tidak fokus serta materi yang disampaikan terlihat dibuat tergesagesa. Untuk itu Fraksi Golkar menginginkan bupati menjawab rinci terkait program dan capaian yang dilakukan oleh Pemkab, demikian juga dengan kemajuan saran-saran dalam LHP BPK-RI , namun sayangnya harapan dewan itu belum menjadi kenyataan. Di akhir pendapatnya, Fraksi Golkar, kata Rasjidun menyarankan kepada seluruh anggota DPRK agar membentuk kepanitian Ad Hoc, berkaitan dengan monitoring kemajuan jawaban bupati untuk memastikan apakah janji eksekutif itu dijalankan atau tidak. Senada dengan Fraksi Golkar, Ketua Fraksi Kerakyatan melalui ketuanya dr. Suhelman menyam-
Mimpi ...
Ratusan Korban Banjir ...
Mendagri Minta Gubernur ... hal itu dapat disepakati oleh gubernur di Sumatera,” ujar Gamawan pada Rapat Koordinasi Gubernur se-Sumatera di Pekanbaru, Riau, Senin (21/12). Gamawan mengatakan, Pulau Sumatera merupakan daerah yang sangat rawan bencana alam. Dengan kondisi seperti itu, koordinasi dan bantuan dari provinsi lain menjadi sangat diperlukan.(ant)
Eksekutor Nasrudin Divonis ...
juga menerima sebagian wahyu lewat mimpinya. Mimpi para Nabi adalah benar dari Allah, bukan hasil godaan syaitan. Para manusia biasa juga mendapat mimpi yang benar, namun manusia biasa juga kadang-kadang bermimpi yang menakutkan akibat keberhasilan syaitan mengganggu indranya. Mimpi dari syaitan umumnya sangat panjang dan bertele-tele, waktunya menjelang shubuh atau waktu shubuh sendiri, kurang indah dan mudah dilupakan. Sebaliknya mimpi dari Allah ringkas dan sulit dilupakan karena sangat terhujam dalam jiwa seseorang. Rasulullah bersabda: Jika mimpi itu kita rasakan dari syaitan, maka meludahlah ke kiri, bacalah A’udzubillahi minasy-Syaithanir Rajiem.(Aku berlindung kepada Allah dari pada syaithan terkutuk). Dan sebaiknya jangan diceritakan kepada siapapun selama dua bulan. Insya Allah tidak terjadi apa-apa. Siapa yang mampu menafsirkan mimpi Anda? Tidak ada yang mampu menafsirkan secara tepat kecuali para ulama yang bertaqwa. Mereka akan mengungkapkan sekadar kemampuannya dan tidak berani juga mereka menarik satu kesimpulan. Kita juga akan berdosa, bila misteri mimpi kita itu kita minta pertolongan dukun untuk mencari-cari ta’birnya. Orang awam yang tak banyak ilmu dan kurang mujahadahnya, mereka seringkali disesatkan oleh mimpinya. Kadang-kadang gara-gara bermimpi digigit anjing, besoknya langsung meuseutik angka nomor buntut. anjing nomor 11, lalu mereka beli buntut nomor 11, tahu-tahu tak beruntung. selain uangnya habis, juga mendapat dosa di hari akhirat.
Selasa
22 Desember 2009
Ideologi Terorisme Tetap Berpotensi Berkembang 2010
Pimpinan DPRK Aceh Timur ... “Insya Allah dalam beberapa hari ini sepulang kami dari Jakarta, bukti-bukti sudah lengkap dan segera kita ajukan,” urai Muslim seraya menambahkan, karena ini merupakan kejahatan terencana yang dilakukan para pihak baik Pimpinan Sementara yang difasilitasi sekretariat dewan serta Gubernur Irwandi Yusuf yang ikut meneken SK pimpinan dimaksud. Disebutkan, tindakan pihak-pihak itu suatu kerja yang terlalu berani karena melawan hukum dan UU yang berlaku. “Tentu semua yang dilakukan itu ada resiko hukum yang dia terima nantinya,” tambah Mulyadi. Ditambahkan, langkah pertama gugatan secara perdata untuk selanjutnya gugatan tindak pidana. “Alhamdulillah semua yang kami lakukan dalam waktu dekat ini akan rampung termasuk pemberkasan,” tandas Mulyadi. Ketika ditanya kelanjutan gugatan Gubernur Aceh Irwandi Yusuf hingga saat ini sudah sejauh mana, Muslim A Gani mengungkapkan, semua pemberkasan sudah rampung. “Hanya tinggal waktu dan sepulang kami dari Jakarta ini langsung kita masukan,” tegasnya. Sekaitan ikhwal ini, Muslim A Gani kini sedang berkonsultasi dengan Sekjen Partai Golkar di Jakarta. Sementara Mulyadi anggota dewan dari Partai SIRA ikut juga mempolisikan Pimpinan DPRK Aceh Timur, bersama lima anggota dewan dari masing-masing partai. Sebagaimana diberitakan Waspada edisi Senin (21/12) ‘Lima Parpol Gugat Tatib DPRK Aceh Timur’. Kelima Partai Politik (Parpol) tersebut, masing-masing Partai Golkar dengan anggota dewannya Muslim A Gani, Partai SIRA anggota dewannya Mulyadi, Partai PBA dengan anggota dewannya Mat Rais, dan Tgk. Abdullah dari PDA serta Zainal Abidinsyah dari PKPI. DPP Golkar Turun Tangan Kasus yang menimpa Muslim A Gani, kini telah melibatkan banyak pihak termasuk Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Golkar. Sebagaimana hasil pertemuan pada Senin (21/12) di Gedung DPP Partai Golkar menegaskan akan turun tangan secara langsung dalam menangani permasalahan dimaksud. Bahkan menurut mereka, kasus itu adalah sebuah kejahatan. “Kami akan ikut turun tangan guna penyelesaian kasus yang menimpa kader kami di daerah,” ujar Fungsionaris DPP Partai Golkar, Hakim Kamaruddin lebih lanjut mengatakan, komposisi pimpinan dewan wajib merujuk pada UU No. 27 Tahun 2009 tentang Susduk DPR, MPR, DPD, DPRD, karena UU PA tak diatur perihal dimaksud. Karenanya dia meminta Mendagri Fauzi Gamawan agar turut serta meleraikan dan memberi keadilan atas kasus tersebut, karena Mendagri adalah pembina politik di tingkat nasional. (b23)
WASPADA
banjir warga langsung bergelut dengan lumpur dan air bah itu membersihkan tempat tinggalnya yang sudah porak-poranda digulung banjir. “Karena kita serang sambil membagi-bagi obat-obatan kepada pada setiap KK, kita juga melakukan sosialisasi kepada masyarakat supaya tetap menjaga kesehatannya” papar Munawar. Selain itu, Munawar juga menyebutkan, stok obat yang masih tersimpan di Dinkes Pidie Jaya bisa bertahan paling lama sekira satu minggu lagi. Selanjutnya pihaknya mulai sekarang sudah melaporkan kepada Dinkes Provinsi Aceh dan Departeman Kementerian Kesehatan Republik Indonesia di Jakarta. “Laporan kami sudah diterima oleh ibu menteri, Insya Allah dalam dua hari ini akan sampai bantuan obat-obatan dari Jakarta,” ujarnya, seraya mengatakan yang paling mendesak dibutuhkan pihaknya sekarang adalah Malation (obat fogging) untuk memberantas bintik-bintik nyamuk. Pantauan Waspada, kemarin sejumlah warga masih sibuk membersihkan tempat tinggalnya yang tertimbun lumpur bekas bawaan banjir. Pakaian dan kulit
hati (curhat) kepada Tim Dewan Perwakilan Daerah (DPD) yang berkunjung ke Kotanaga, dalam acara silaturrahmin dengan tokoh masyarakat Abdya,Aceh Selatan, Subulussalam dan Aceh Singkil, Senin (21/12) kemarin. Husin Yusuf mengaku sengsara ketika berurusan dinas ke Banda Aceh, gara-gara jalan lintasan Calang-Banda Aceh masih amburadul, lebih-lebih ketika musim hujan. Selain susah dilalui, jarak tempuhnya mencapai 13 hingga empat 14 jam. Waktu tempuh serupa juga terjadi melalui jalan alternatif Tutut-Geumpang. Itu pun jalannya terjal, berliku-liku dan rawan longsor. “Kami minta Bapak-bapak DPD berkenan memperjuangkan jalan ini, guna mengakhiri kesengsaraan ka-
mi,”sebut Husin Yusuf kepada tiga DPD meliputi Tgk. H. Abdurrahman BTM, H. T. Bachrum Manyak dan Ir. Mursyid. Anehnya sebut bupati, waktu tempuh kenderaan bermotor lebih cepat ke Medan, ibukota Sumatera Utara, bisa dicapai dalam waktu tujuh jam saja. ”Makanya saya sering trauma, setiap berurusan dinas ke Banda Aceh,” ujarnya. Pada acara yang dihadiri Unsur Muspida dan kepala SKPD Aceh Selatan itu, Husin Yusuf menyatakan pesimis di mana jalan Banda Aceh-Calang bisa tuntas tahun depan sesuai target. Soalnya selain cara kerjanya lamban, juga sejumlah jembatan terbengkalai sehingga pemakai jasa terpaksa menggunakan rakit penyeberangan.(b19)
paikan, prinsip dasar audit seringkali diabaikan, padahal rasionalitas penggunaan anggaran terhadap out put yang dihasilkan, sangat berguna bagi masyarakat, terutama tentang hasil maupun manfaatnya. Tentang jabatan pimpinan SKPK untuk mendorong dan peningkatan kinerja, Fraksi Kerakyatan menyarankan agar penempatan pimpinan SKPK harus dikaji dengan standar yang jelas, terutama faktor kualitas, jenjang karir dan aspek psikologis pembinaan, hal itu penting agar penempatan aparatur lebih didasarkan pada aspek subyektivitas dan bukan objektivitas. Mahasiswa Demo Meski berjalan mulus, namun pembahasan pengesahan Perhitungan APBK Agara 2008 untuk dijadikan Qanun Agara itu, sempat didemo ratusan mahasiswa dari Perguruan Tinggi Gunung Leuser (PTGL) Kutacane. Dalam aksinya, mahasiswa mendesak dewan agar tidak menerima atau menolak Laporan Pertanggung Jawaban Bupati, terkait penggunaan APBK Agara tahun 2008. Alasan mahasiswa, masih banyak persoalan yang belum terselesaikan oleh pihak Pemkab. Sebagian masalah yang disampaikan mahasiswa itu, diantaranya pembayaran subsidi desa tahun 2008 dan temuan BPK-RI maupun beberapa persoalan lainnya. Meski sempat terjadi saling dorong antara mahasiswa dengan
sejumlah aparat kepolisian dari Polsek Babussalam yang berada di depan pasukan Tondalmas Polres Agara selama beberapa menit, akibat mahasiswa ingin masuk ke halaman gedung DPRK, namun setelah bertemu dengan Ketua DPRK HM.Salim Fakhri, satu dari ratusan ratusan mahasiswa yang mengalami luka, akhirnya membubarkan diri dengan tertib. Kepada ratusan mahasiswa, Ketua DPRK menyampaikan, pasca diberlakukannya UU. No. 32 tahun 2004, dewan tidak berwenang lagi menolak LPJ bupati yang telah diperiksa BPK-RI, namun hanya mengoreski dan mengevaluasi kebijakan yang dibuat kepala daerah atas penggunaan APBK. Pada kesempatan terpisah, Bupati H. Hasanuddin B kepada Waspada, Senin (21/12) usai pengesahan Perhitungan APBK 2008 menjadi Qanun mengatakan, berdasarkan UU No.32 tahun 2004, kepala daerah membuat laporan kinerja instansi pemerintah (Lakip) kepada Menpan, Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah kepada Mendagri dan laporan keuangan pemerintah daerah kepada BPK-RI. Jadi, sekarang tidak ada lagi laporan pertanggung jawaban (LPJ) kepala daerah seperti UU No.22 tahun 1999 lalu. ”Kalau ada kelompok masyarakat yang menyuarakan menolak LPJ Bupati, mungkin karena mereka belum memahami isi dan terjemahan UU terbaru tentang pemerintahan daerah tersebut,” tandas bupati.(b27)
warga korban banjir Pidie Jaya terlihat penuh diselimuti lumpur. Selain itu di beberapa titik pengungsian warga korban banjir membutuhkan makanan yang layak. Hal itu perlu ditangani secepatnya karena stok makanan di beberapa titik pengungsian mulai menipis. Surut Sementara bencana banjir bandang akibat hujan deras hingga meluapnya sejumlah sungai di Kabupaten Pidie Jaya, dilaporkan mulai surut Senin (21/12) pagi. “Air yang merendam sejumlah kecamatan pada Sabtu (19/12) kini mulai surut dan masyarakat telah kembali ke rumah masingmasing,” kata Koordinator Taruna siaga bencana (Tagana) Aceh Tarmizi di Banda Aceh, Senin kemarin. Banjir bandang yang merupakan musibah terburuk di penghujung 2009 itu merendam tiga kecamatan yakni Merah Dua, Meureudu dan Ulim dengan ketinggian air mencapai berkisar 150-170 cm namun tidak menimbulkan korban jiwa manusia. Dia menyebutkan, empat desa didua kecamatan yakni Desa Lhoknga, Blang Awe (Meureudu) dan desa Pante Berneh dan Menunasah Bie (Meurah Dua) hingga kini masih digenangi air setingg 50-70 cm.
“Warga mulai membersihkan rumah mereka masing-masing dari lumpur dengan ketinggian sekitar 50 centimeter. Lumpur tersebut merupakan material bawaan saat air bah menerjang desa mereka, “ katanya. Dinas Sosial terus melakukan upaya mendata dan menangani korban pascabencana dan akan membuka posko bantuan bagi masyarakat yang menimpa bencana alam tersebut. “Kita membuka posko kesehatan di sejumlah lokasi. Masyarakat yang saat ini sudah kembali ke rumah masing-masing dapat datang setiap waktu ke posko kesehatan yang telah tersedia,” katanya. Dia menyebutkan, banjir itu juga mengakibatkan sejumlah fasilitas kantor Dinas Sosial dan SMUN 1 Meurah Dua rusak parah dan tidak bisa digunakan lagi. Sementara Kasi kebencanaan pada Dinas Sosial (Dinsos) Provinsi Aceh Syahbuddin mengatakan, pihaknya telah mengirimkan berbagai bantuan logistik bagi korban bencana di daerah tersebut. “Bantuan yang kita kirimkan itu seperti mie instan, ikan kaleng, wajan, teko, baju, minyak goreng dan minyak tanah. Semuanya sudah berada di lokasi musibah,” demikian Syahbuddin.(b20/ant)
JAKARTA (Antara): Kepala Detasemen Khusus 88 Anti Teror Badan Reserse Kriminal Polri Kombes Pol Tito Karnavian mengatakan, ideologi terorisme yang mengajarkan kekerasan untuk mencapai tujuan tetap berpotensi berkembang di tahun 2010 kendati sejumlah gembong terorisme telah tertangkap dan tewas. Tito mengatakan hal itu di Jakarta, Senin (21/12), usai menerima rombongan studi banding (study trip) 34 mahasiswa Stanford Business Graduates School, Amerika Serikat. “Ancaman teror memang akan jauh berkurang dengan tewasnya Noordin M Top dan kawan-kawannya namun bukan berarti masalah terorisme akan selesai karena ideologi untuk itu masih ada di tengah masyarakat,” katanya. Ia mengatakan, ideologi terorisme itu bisa akan menguat kembali karena ada pengaruh dari dalam maupun dari luar negeri. Pengaruh dalam negeri yang akan menyebarkan terorisme lagi antara lain konflik lokal yang disertai dengan pertentangan agama seperti yang terjadi di Poso dan Ambon. “Jika kelompok Islam diposisikan sebagai pihak yang terd-
zalimi (teraniaya) maka ideologi akan menguat lagi,” katanya. Pengaruh dari luar negeri yang dimaksud Tito adalah konflik seperti yang terjadi di Afghanistan, Pakistan dan Irak. Ideologi terorisme tetap ada karena masih melekat di individu-individu terutama mereka yang pernah bepergian ke tempat konflik di luar negeri. Memang tidak semua yang pernah ke luar negeri akan memunculkan kembali ideologi terorisme tapi potensi itu tetap ada dan sangat tergantung oleh faktor dalam dan luar negeri,” ujar lulusan Akademi Kepolisian tahun 1987 dan segera berpangkat Brigjen Pol itu. Ia mengatakan, pemerintah melalui Badan Anti Teror di Kementerian Politik Hukum dan Keamanan akan memonitor perkembangan ideologi terorisme itu sebagai upaya mencegah aksi terorisme. Rombongan para mahasiswa asal Amerika Serikat ini berada di Indonesia selama tiga hari dengan agenda bertemu dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Polri, Kadin, Wakil Presiden Boediono dan sejumlah tokoh agama.
24 Camat Ikuti Bimtek IDI (Waspada): Guna meningkatkan profesionalitas, 24 camat se Aceh Timur, Provinsi Aceh, Senin (21/12) mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek). Hal itu dianggap penting bagi camat dalam menjalankan tugas dan fungsinya sebagai pimpinan kecamatan. Kabag Pemerintahan Umum Setdakab Aceh Timur, Adlinsyah dalam laporannya mengatakan, penyelenggaraan Bimtek terhadap para camat dilaksanakan sehari penuh. Kegiatan yang diselenggarakan di aula Hotel Kartika Langsa menghadirkan narasumber dari Badan Diklat Depdagri Pusat dan Biro Pemerintahan Provinsi Aceh. Adlinsyah menyebutkan, tujuan Bimtek guna meningkatkan pelayanan penyelenggaraan pemerintahan kecamatan pada
sumber daya manusia bagi camat dalam menjalankan tugas dan fungsi serta perlu dilaksanakan langkah-langkah pembinaan yang berkesi-nambungan. Bupati Aceh Timur, Tungku Muslim Hasballah melalui Sekda Syaifannur, SH, MM mengatakan, kegiatan tersebut suatu kegiatan yang mempunyai nilai strategis dalam memberi pembekalan bagi para camat. Sementara Camat Darul Aman, Muhammad Ikbal, S.Pd disela-sela kegiatan itu mengatakan, 24 camat sangat menghargai gebrakan Bupati Aceh Timur, di mana para camat dalam menjalankan tugas dan fungsinya dibekali ilmu pengetahuan. “Intinya semua ilmu yang kita peroleh sangat cocok untuk diterapkan di lapangan,” kata Camat Ikbal.(cmad)
Peringatan HUT DW Aceh Timur Meriah IDI ( Waspada): Peringatan Hari Darma Wanita (DW) ke 10 di Kabupaten Aceh Timur, Senin (21/ 12) berjalan lancar dan meriah. Kegiatan dipusatkan di aula DWP Kabupaten Aceh Timur di Kota Langsa. Kemeriahan ditandai dengan pembagian hadiah bagi para juara perlombaan yang dilaksanakan DWP diikuti seluruh anggota DWP se Kabupaten Aceh Timur. Seluruh kegiatan dilaksanakan November hingga Desember 2009. Bupati Aceh Timur, Tungku Muslim Hasballah dalam pidatonya dibacakan Asisten II, Ir. M. Yasin mengatakan, organisasi kewanitaan merupakan organisasi ke-
masyarakatan beranggotaan istri PNS. Tujuannya sebagaaimana tertuang dalam AD/ART, yaitu terwujudnya kesejahteraan anggota dan keluarga. Sementara itu Ketua DWP Pusat, Nila F. Moeloek dalam amanatnya dibacakan Ketua DWP Kabupaten Aceh Timur, Ny. Retno Andayani Syaifannur mengatakan, sejauh ini peran DWP dalam membantu kinerja pemerintah sudah sangat banyak dirasakan pemerintah, termasuk para angggota DW dalam segala bidang termasuk pendidikan, kesejahteraan masyarakat dan ikut menjaga kelestarian lingkungan terutama dalam era pemanasan global dewasa ini.(cmad)
Sinyal Mendagri, Gubernur ... Biaya ratusan miliar miliar itu belum termasuk biaya dari awal hingga proses kampanye yang harus dikeluarkan oleh sepasang calon yang ingin maju sebagai gubernur dan wakil gubernur. Padahal seorang gubernur hanya memilik tiga tugas pokok yakni pemantauan, pengawasan dan koordinasi sebagai perwakilan pemerintah pusat yang berada di daerah. “Dengan pelaksanaan Undang-Undang Otonomi Daerah, memang kewenangan daerah sepenuhnya berada ditangan pemerintah kabupaten dan kota,” ujarnya. Oleh karena itu, lanjut Mendagri Gamawan Fauzi , pihaknya telah memasukkan wacana pemilihan tersebut dalam rapat kerja (raker) gubernur se-Indonesia yang berlangsung pada Selasa, (22/12) di Pekanbaru untuk meminta masukan. “Karena itu besok akan kita minta pendapat dari para gubernur yang menghadiri raker gubernur se-Indonesia,” katanya. Beberapa waktu lalu Departemen Dalam Negeri telah mengundang pakar seperti pakar pemerintahan, hukum tata negara dan praktisi untuk mengkaji mengenai wacana pemilihan gubernur melalui DPRD dan menghapuskan pemilihan gubernur langsung. Untuk mengubah format pemilihan gubernur tersebut maka pemerintah dan DPR akan merevisi Undang-Undang Nomor 32 tahun 2004 tentang Pemerintah Daerah.
Kampung Angkat Keluarga ... Menurut DR Zulkarnaen, pilihan Dayah Raudhatul Muttaqin sebagai tempat menyalurkan bantuan kepada anak yatim oleh Keluarga Haji Kedah merupakan hasil kunjungan orang tuga mereka ke Aceh pada Juni lalu yakni H Abdul Gani Bin Omar dan Hj Suri Binti H Kedah. “Mereka begitu terkesima dengan anak-anak yatim yang belajar di dayah ini sehingga sepulang dari sini orang tua kami memutuskan untuk membantu pendidikan anak-anak yatim di balai pengajian ini,” sambungnya usai menikmati santap siang dengan para anak yatim di dayah tersebut. Dayah Raudhatul Muttaqin yang didirikan beberapa waktu lalu memiliki 125 murid mulai dari tingkat Sekolah Dasar hingga mahasiswa. Para santri di dayah itu oleh 12 tenaga pengajar meliputi Ilmu Al Quran, Kitab Jawo, Kitab Arab, Dalail Khairat, Muhazarah atau pidato dan Hafiz Al Quran. Pimpinan Daya Raudhatul Muttaqin Tgk Januar Hasan mengatakan, di dayah yang dipimpinnya itu juga terdapat Taman Pendidikan Al Quran (TPA) dan Taman Pendidikan Quran (TPQ) yang diikuti anakanak di lingkungan dayah itu berada. “Di dayah ini juga diajarkan prog-ram sosial dengan harapan ketika mereka (santri-red) sudah besar nanti dan sudah mampu mandiri, terpanggil hatinya untuk membantu orang lain yang kurang mampu,” sambung Tgk Januar didampingi Teuku Azhari, salah satu Pembina did ayah tersebut. ( b09)
Berita Utama
2
WASPADA Selasa 22 Desember 2009
Mahfud: Penanganan Kasus Century Sudah Tepat
Aulia Pohan Paling Bertanggung Jawab
SEMARANG (Antara): Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), M. Mahfud. MD menilai, penanganan kasus bail out Bank Century sebesar Rp6,7 triliun sampai saat ini sudah cukup tepat, baik secara politik dan hukum. “Kasus Bank Century secara politik dan hukum sudah berjalan on the track (sesuai jalur),” katanya usai menyampaikan orasi ilmiah “Dunia Hukum dan Peradaban Islam di Indonesia” di Universitas Islam Sultan Agung (Unissula) Semarang, Senin (21/12). Menurut dia, kasus Bank Century secara politik sudah ditangani oleh DPR, sedangkan proses hukumnya sedang ditangani oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan akan segera ditangani secara bertiga dengan kejaksaan dan Polri. “Karena itu, saya merasa hukumnya sudah
JAKARTA (Waspada): Mantan Gubernur Bank Indonesia Burhanuddin Abdulah mengatakan, mantan Deputi Bank Indonesia Bidang Pengawasan Aulia Pohan sebagai orang yang paling bertanggung jawab terhadap proses akuisisi dan merger Bank Century. Bank Century merupakan gabungan dari Bank CIC, Pikko, dan Danpac. Hal ini disampaikan Burhanuddin menjawab pertanyaan Pansus Angket Bank Century, Senin (21/12) di DPR, Jakarta. Menurutnya, saat itu, pihak yang mengurusi masalah akuisisi dan merger adalah Direktorat Perizinan dan Informasi Perbankan yang dipim-
on the track demikian juga dengan proses politiknya yang sudah on the track,” katanya. Ditanya tentang keefektifan langkah penonaktifan Wakil Presiden Boediono dan Menteri Keuangan Sri Mulyani dalam penanganan kasus tersebut, ia menilai, langkah penonaktifan belum tentu efektif. “Bisa saja lebih efektif atau mungkin justru tidak efektif (langkah penonaktifan tersebut, red.), kita lihat saja perkembangannya,” katanya. Ia menilai, terkait imbauan penonaktifan tersebut silakan diselesaikan secara politik, sebab imbauan politik sebaiknya diselesaikan secara politik. “Namun, secara hukum tidak ada aturan yang mengharuskan atau tidak mengharuskan langkah penonaktifan tersebut,” kata Mahfud.
Boediono Berharap Panitia Angket Century Terbuka JAKARTA (Antara): Wakil Presiden Boediono berharap Panitia Angket Kasus Century bersikap terbuka meski ada hak yang bersifat tertutup, kata Staf Khusus Wakil Presiden Muhammad Ikhsan di Jakarta, Senin (21/12). “Beliau ingin semua hal transparan. Walaupun ada hak tertutup, tapi Pak Boed mau terbuka,” katanya. Dalam memenuhi panggilan Panitia Angket Kasus Century itu, Boediono akan didampingi sejumlah pejabat dari Bank Indonesia (BI). “Karena saat dipanggil Pansus, kapasitasnya sebagai mantan Gubernur BI. Tak hanya Boediono juga telah melengkapi diri dengan data dari BI. Sebelumnya, Juru Bicara Wapres Boediono Yopie Hidayat mengatakan, kedatangan Wapres akan menggunakan protokoler normal. “Aturan protokoler sudah koordinasi. Sudah dirapatkan pengaturan protokoler yang normal,” katanya. Pemanggilan oleh Panitia Angket Century itu, berkenaan dengan kapasitas Boediono sebagai mantan Gubernur Bank Indonesia. Boediono ingin penjelasan dilakukan dengan jelas dan terang. Namun sebagai Wapres, tetap ada
aturan protokoler dan pengamanan. “Aturan protoler penting. Namun ini persoalan teknis yang tidak mengganggu prinsip,” tutur Yopie. Dengan demikian Boediono berharap penjelasan yang akan dilakukannya tidak terganggu permasalahan protokoler. Tentang jadwal Boediono untuk memberikan pengarahan pada rapat koordinasi gubernur se-Indonesia di Pekanbaru, Riau, pada Selasa (21/12) malam, akan menyesuaikan dengan kegiatan di Pansus Angket Century. “Jika dalam penjelasan kepada Pansus Angket Century mencapai sore atau malam hari, ya kemungkinan ditunda,” ucap Yopie. Wakil Presiden Boediono dan Menteri Keuangan Sri Mulyani masuk dalam daftar panggil dari Panitia Angket Kasus Bank Century DPR. Panitia menilai nama-nama yang akan dipanggil panitia dinilai kompeten untuk dimintai keterangan sebagai saksi atau saksi ahli. Panitia Angket Kasus Centry tidak hanya fokus pada kajian tentang layak atau tidaknya kebijakan talangan (bailout) kepada Bank Century tetapi juga menelusuri aliran dana ke siapa saja yang menerima, termasuk untuk apa saja uang itu digunakan.
PEACE Laporkan Anggota Pansus Century Ke BK-DPR JAKARTA (Antara): Ketua Umum People Aspiration Center The Unity of Mandate Group (PEACE), H Ahmad Sahab melaporkan anggota Pansus Century kepada Badan Kehormatan DPR. Alasannya kerja pansus belum selesai tapi sudah mengeluarkan rekomendasi penonaktifan Boediono dan Sri Mulyani. “Saya sudah melaporkan dan mengadukan anggota Pansus Century ke BK DPR hari ini dan diterima staf Sekretariat BK, intinya terkait soal kerja pansus dan rekomendasi penonaktifan Boediono dan Sri Mulyani,” katanya,Senin (21/12). Menurutnya, proses kerja pansus belum menghasilkan hal-hal yang sifatnya menunjukkan substantif. Bahkan hanya menunjukkan dagelan politik yang makin menunjukkan betapa keringnya wawasan kenegarawanan para politisi di DPR. “Yang jelas itu menunjukkan makin tidak pahamnya aturan konstitusional. DPR sebagai lembaga berwibawa dan memiliki hak-hak konstitusional ternyata tak mampu membuat terobosan spektakuler,” tambahnya. Padahal, kata Ahmad Sahab, masyarakat menaruh harapan besar Pansus Century bisa menuntaskan kasus mega skandal itu dengan baik. “Kelihatannya DPR terjebak dengan dirinya sendiri, karena lebih menonjolkan upaya politisasi daripada memenuhi rasa keadilan masyarakat,” terangnya. Akibat manuver politis itu, kata Ahmad Sa-
hab, institusi DPR mengalami degradasi dan penurunan wibawa. “Rapat Pansus Century ternyata berkualitas rendah, karena hanya semata-mata memanfaatkan momentum presiden saat berada di luar negeri,” paparnya. Disisi lain, Ahmad Sahab memuji sikap Presiden SBY yang berani secara tegas menolak penonaktifan Boediono karena tak ada dasar hukum yang kuat. Demikian pula tidak dikenal penonaktifan Menteri Keuangan sesuai dengan Undang-Undang 39/2008 tentang Kementrian Negara. Oleh karena itu, lanjut Ahmad Sahab, permintaan pansus soal penonaktifan Boediono dan Sri Mulyani adalah berlebihan dan tidak proporsional. “Apalagi Boediono dan Sri Mulyani bukan tersangka dan terdakwa. Jadi pansus jangan melampaui kewenangannya, apalagi menjadi penyidik,” tandasnya. Sebelumnya, pengamat hukum tata negara, Irman Putra Sidin, Phd, mengatakan rekomendasi pansus dikhawatirkan menurunkan wibawa DPR, apalagi tidak berdasar konstitusional. “Lho, DPR itukan punya kekuatan konstitusional yang sangat kuat, tapi bisa terdegradasi karena sebuah aksi politik yang sebenarnya tak perlu,” ujarnya. Menurut Irman, DPR dinilai telah mengorbankan institusi pansus. Karena kelalaian anggotanya menjaga wibawa lembaga itu. Hak Pansus itu jauh lebih kuat daripada sekadar mengimbau.
Presiden Diminta Tegur Mendiknas Terkait Ujian Nasional JAKARTA (Antara): Presiden Susilo Bambang Yudhoyono diminta Tim Advokasi Korban Ujian Nasional untuk menegur Menteri Pendidikan Nasional Muhammad Nuh terkait dengan tetap akan dilakukannya Ujian Nasional (UN) pada tahun 2010 . “Sudah semestinya Presiden menegur keras Menteri Pendidikan Nasional dan memerintahkan untuk merombak kebijakan UN,” kata Juru Bicara Tim Advokasi Korban UN, Haris, di Jakarta, Senin (21/12). Menurut Haris, jika Mendiknas tetap menyelenggarakan UN maka tindakan tersebut bertentangan dengan putusan hukum dan akan membangun citra buruk pada program 100 hari Presiden Yudhoyono. Ia menegaskan, pada tanggal 14 September 2009, Mahkamah Agung telah menolak kasasi pemerintah dan dengan demikian menguatkan putusan Pengadilan Negeri Jakarta Pusat dan Pengadilan Tinggi Jakarta terkait dengan gugatan terhadap Ujian Nasional. Isi putusan PN Jakpus terkait gugatan tersebut pada 21 Mei 2007 antara lain menyatakan bahwa pihak tergugat (pemerintah) telah lalai dalam memberikan pemenuhan dan perlindungan HAM terhadap warga negaranya yang menjadi korban UN. Selain itu, Putusan Pengadilan bernomor
228/Pdt. G/2006/ PN. JKT.PST itu juga memerintahkan kepada tergugat untuk meningkatkan kualitas guru, kelengkapan sarana-prasarana sekolah, dan akses informasi yang lebih lengkap sebelum mengeluarkan kebijakan pelaksanaan UN lebih lanjut. Pengadilan juga memerintahkan tergugat untuk meninjau kembali sistem pendidikan nasional. Tim Advokasi Korban UN untuk itu meminta Presiden meninjau kembali sistem pendidikan nasional dengan merevisi Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan dengan menghapus pasal yang menyebutkan UN sebagai syarat kelulusan (Pasal 72). Sebelumnya, Mendiknas Mohammad Nuh di Semarang, Sabtu (19/12), mengatakan, tujuan penyelenggaraan Ujian Nasional (UN) tidak perlu dipertentangkan lagi, terutama terkait penentu kelulusan atau standar nasional. “Mengapa harus didikotomikan seperti itu kalau memang keduanya dapat dicapai sekaligus,” kata Nuh. Menurut Mendiknas, UN dapat dijadikan sebagai salah satu penentu kelulusan, sekaligus digunakan sebagai standar pendidikan secara nasional dan memetakan proses penyelenggaraan pendidikan di seluruh daerah.
Depdagri Siap Fasilitasi Masalah Batas Wilayah PEKANBARU (Antara): Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Gamawan Fauzi, menegaskan pihaknya siap memfasilitasi permasalahan batas wilayah yang bisa memicu konflik berkepanjangan di daerah. “Saya bersedia untuk menjadi tuan rumah yang baik untuk menyelesaikan masalah batas wilayah ini,” ujar Gamawan Fauzi dihadapan para kepala daerah yang menghadiri rapat koordinasi (rakor) gubernur se-Sumatera di Pekannbaru, Senin(21/12). Dalam kesempatan sesaat membuka rakor regional gubernur sewilayah Sumatera itu, Mendagri menyatakan, akan menugaskan khusus Direktorat Jenderal Pemerintahan Umum Departemen Dalam Negeri untuk memfasilitasi penyelesaian masalah batas wilayah. Karena diyakini hingga kini masih banyak daerah yang ditemukan bersalah dengan batas wilayah termasuk di Pulau Sumatera. Sebagai contoh, kata mantan Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) itu, sejak dirinya menjadi pegawai eselon empat di Kantor Gubernur Sumbar ditemukan masalah tapal batas antara Sumbar dan Bengkulu yang terus berlarut hingga dirinya menjadi orang nomor satu di provin-
si itu. “Seperti ketika saya jadi kepala seksi di kantor gubernur sampai menjadi gubernur Sumbar, belum selesai juga masalah batas wilayah itu,” ujarnya. Dengan rentang waktu tersebut, lanjutnya, bisa dibayangkan telah berapa kali pemerintah provinsi mengirim surat dan mengeluarkan Surat Perintah Perjalanan Dinas (SPPD) untuk mengurus batas wilayah itu. Belum lagi konflik berkepanjangan yang terjadi antar kedua provinsi dalam meperebutkan daerah yang berada tepat di batas wilayah karena memiliki sumber daya alam dan kurang terorganisasai ketika terjadi bencana pada daerah tersebut. Karena itu Mendagri juga mengharapkan rakor gubernur se Sumatera mampu meningkatkan koordinasi sesama wilayah regional terutama ketika terjadi bencana seperti gempa bumi yang dialami Sumbar beberapa waktu lalu. “Saya memiliki pengalaman ketika terjadi gempa di Sumbar dan mengucapkan terima kasih kepada provinsi tetangga seperti Riau dan Sumatera Utara karena telah memberikan bantuan tanpa diminta,” ujarnya.
Antara
BAHAYA LONGSOR: Dua truk pengangkut pasir mengangkut pasir di kaki tebing kawasan kali gandol, Cangkringan, Sleman,Yogyakarta, Senin (21/12). Himbauan untuk tidak mengambil pasir di kaki tebing disebabkan bahaya longsor yang telah menelan sejumlah korban tidak dihiraukan penambang pasir karena merupakan mata pencaharian sehari-hari.
Century Tak ... Abdullah, Bank Century (sekarang Bank Mutiara) jauh sekali dari kategori sistemik. “Dua bulan sekali kita melakukan pertemuan dengan bank-bank sistemik atau Systemically Important Bank, jumlahnya ada 15 bank dan menguasai sekitar 85% institusi perbankan, itu tidak termasuk Bank Century, jauh sekali,” ungkap Burhanuddin. Ia menyampaikan hak itu saat memberikan keterangan di depan Pansus Century di Gedung DPR, Jakarta, Senin (21/12). Burhanuddin mengungkapkan, 15 bank yang berdampak sistemik itu adalah Bank Mandiri, BRI, BNI, BCA, BII, Danamon, Panin, BTN, Bank Mega, Bank Niaga, Bukopin, Bank Lippo dan Bank Niaga yang kini bergabung, dan Bank Permata. Menurut Burhanuddin, meski kecil, namun BI ketika itu tetap membantu proses merger Bank Century. Hal ini dilandasi semangat untuk menolong industri perbankan. “Semangat untuk menolong industri kita kedepannya, dengan memberikan fasilitasi. Ujungnya yang kita inginkan bank itu menjadi bank yang sehat,” ungkap Burhanuddin soal alasan pemberian berbagai fasilitas untuk Bank Century. Penting dan sah Sementara itu mantan
Kegagalan Bank ... “Persoalan kemana aliran dana dari Bank Century, bukan hanya persoalan Bank Indonesia saja, tetapi juga menjadi persoalan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) yang mengambil alih Bank Century,” kata Anwar. Mulai Kelihatan Setelah mendapat data dari BPK dan PPATK serta penjelasan dari para mantan petinggi BI, pansus angket Century menilai bahwa ada yang salah dalam kebijakan soal Bank Century. Pansus menilai krisis Bank Century tidak akan berdampak sistemik dan ti-
Kejati Tahan ... Selain itu, sebagai pejabat yang berwenang, tersangka juga tidak meneliti dengan baik atas dokumen pengajuan kredit yang disampaikan oleh pemohon. Sehingga, dari jumlah 150 orang pemohon, sebagian besar bukan pegawai dinas kesehatan Labuhan Batu. Akibatnya, kerugian negara yang ditimbulkan dari kegiatan itu sebesar Rp6 miliar. “Nilai pastinya kami belum bisa sampaikan. Akan tetapi temuan awal kami nilai kerugiannya sebesar Rp6 miliar,” tambah Erwinsyah. Pada masa itu, kata Tarigan, Azwar Matondang menjabat Wakil Kepala Dinas Kese-
Gubsu Terima ... kepada wartawan di Kantor Gubsu, Senin (21/12). “Kita (Pemprovsu-red) telah menerima konfirmasi dari Kementerian Negara Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI tentang rencana penganugerahan ini,” jelasnya seraya mengemukakan penghargaan sejenis diperoleh Sumut untuk keempat kalinya. Penghargaan dimaksud, lanjutnya, dijadwalkan diserahkan Presiden pada acara puncak peringatan Hari Ibu ke-81 di Sasono Langen Budoyo Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta. Untuk kategori utama diagendakan akan diterima oleh tiga gubernur se-Indonesia, selain Sumut yakni Gubernur Jawa Timur dan Jawa Tengah. Anugerah Parahita Ekapraya dibedakan atas 3 kategori yaitu Utama, Madya dan Pratama. Secara keseluruhan penghargaan ini akan diberikan kepada 24 orang masing-masing 4 menteri, 3 gubernur dan 20 bupati/walikota se-Indonesia.
Sekretaris Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK) Raden Pardede menegaskan bahwa penyelamatan Bank Century sangat penting dan sah tidak bisa disalahkan, mengingat terjadinya krisis keuangan global waktu itu yang diyakini bisa menimbulkan kerugian lebih besar lagi Dalam diskusi publik bertajuk Membedah Bailout Bank Century di Jakarta, Senin (21/12), Raden mengatakan, pengalaman buruk dialami Indonesia pada krisis ekonomi 1997-1998 telah membuat para pengambil kebijakan berpikir serius untuk mengatasi masalah Bank Century. “Kami bisa saja tidak mengambil tindakan (untuk menyelamatkan Century) dan akibatnya bisa timbul krisis, tapi bisa juga tidak. Tapi saya berani jamin, kalau saat itu Century tidak diselamatkan, bank itu pasti ditutup yang menimbulkan dampak sistemik,” kata Raden. Dia menambahkan, dengan penyelamatan Century diharapkan ada potensi pengembalian modal sebesar Rp3 triliun. Artinya, dengan penyertaan modal sementara Rp6,76 triliun, potensi kerugian yang ditanggung Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) mencapai Rp3,76 triliun. Seandainya bank itu ditutup, maka ada kewajiban membayar nasabah sebesar Rp6,4 triliun. Adapun pema-
sukan dari penjualan aset Century hanya mencapai Rp6 miliar. Dengan demikian, kerugian ditanggung Rp5,8 triliun. “Ini belum termasuk efek samping yang mungkin timbul, misalnya terjadinya penarikan uang besar-besaran di bank-bank lain,” ujar Raden. Dari pengalaman penutupan 16 bank pada krisis 1998, pemerintah memerlukan biaya hingga Rp600 triliun untuk rekapitulasi perbankan. Hal lain yang ikut terkena imbas adalah kenaikan jumlah pengangguran serta merosotnya pertumbuhan ekonomi nasional. Menurut Raden, KSSK ketika waktu itu mempunyai pilihan menyelamatankan Bank Century atau tidak. Dan lembaga dipimpin Menteri Keuangan Sri Mulyani memutuskan untuk mengambil tindakan, karena berdasarkan angka Banking Pressure Index (BPI) perbankan Indonesia berada diatas ambang batas aman yaitu 0,9. Raden juga membantah bailout sebesar Rp6,7 triliun dilakukan untuk menyelamatkan dana simpanan sejumlah Badan Usaha Milik Negara (BUMN). “Kita sama sekali tidak lihat ada uang BUMN disitu. KSSK baru tahu setelah penyelamatan. Kalau untuk alasannya, tanya kepada masing-masing BUMN,” tuturnya.(vivanews/j03/aya/dtc)
dak memerlukan bailout. “Sekarang kan mulai kelihatan Century adalah Bank kecil yang tidak punya dampak sistemik,” kata Ketua pansus angket Century Idrus Marham usai rapat konsultasi pansus dengan mantan deputi Gubernur BI Anwar Nasution di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (21/12). Idrus merasa mendapat masukan berharga dari mantan Gubernur BI Burhanudin Abdullah. Menurut Idrus, pansus mulai melihat apa yang dilakukan Robert Tantular. “Pak Burhan tadi menyampaikan bahwa kalau mau merampok Bank jadilah pemilik Bank,”
ujar Idrus sembari tersenyum. Menurut Idrus, pernyataan saksi yang dihadirkan memperjelas persoalan yang tengah diusut pansus ini. “Yang pertama konsisten Bank Century sejak dilahirkan cacat dan itu tidak sistemik,” ujar Idrus bangga. Saat ini, lanjut Idrus, pansus sedang berkonsentrasi mengumpulkan data. Jika datadata yang diperoleh semakin mengarah pada satu titik, pansus akan segera mengeluarkan rekomendasi. “Rekomendasi terkait pidana diserahkan kepada penegak hukum. Kalau secara politik ada mekanismenya di MK,” papar Idrus. (ant/dtc)
hatan Labuhan Batu. Dalam kegiatan pinjaman kredit kepada PT Bank Sumut itu, merupakan pejabat yang mengesahkan adanya kredit tersebut. Tarigan menambahkan, selain empat tersangka tersebut, pihaknya juga tengah mencari keberadaan mantan bendahara Dinas Kesehatan Labuhan Batu inisial JA yang saat ini masih buron. JA dianggap sebagai pihak yang diduga melakukan perubahan nilai kredit yang diajukan pemohon. “Dia merupakan pihak yang ikut bertanggungjawab, dan kami saat ini tengah mencari keberadaannya,” kata Tarigan. Selain tersangka, penyidik juga telah menetapkan tiga
tersangka sebelumnya dari PT Bank Sumut Cabang Rantauprapat yakni Mantan Pimpinan Cabang Arwin Nasution, Kepala Seksi Kredit Yafizan, dan petugas kredit M Tambunan. Ketiganya sudah menjalani persidangan di PN Rantauprapat dan divonis masing masing dua tahun penjara. Namun, dalam pengajuan banding di PT Sumut, salah satu di antaranya yakni Aswin Nasution mendapatkan keringanan hukuman. Dari dua tahun penjara yang ditetapkan majelis menjadi satu tahun penjara. “Kami keberatan dengan pengurangan hukuman itu, dan kami mengajukan kasasi ke MA,” demikian Tarigan. (h05)
Indikator penilaian yang digunakan untuk menilai keberhasilan pelaksanaan pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak ini meliputi komponen untuk penilaian prasyarat yang meliputi kelembagaan, komitmen, dukungan forum, kemampuan dan data terpilah, serta komponen untuk penilaian hasil dan manfaat program serta kegiatan yang meliputi capaian program dan kegiatan, inovasi program, best practice, hasil dan manfaat, faktor penghambat serta tindak lanjut. Selain itu, jelasnya, pada acara puncak ini juga akan diserahkan penghargaan terhadap pengelola terbaik program pemberdayaan perempuan (PP) dan perlindungan anak (PA) yang terdiri dari enam penghargaan yang akan diberikan secara simbolik oleh Menteri Negara Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Linda Amalia Sari, SIP. Untuk penghargaan tersebut, Sumut memperoleh masing-masing kategori Pengelola Terbaik Program Terpadu
Peningkatan Peranan Wanita Menuju Keluarga Sehat Dan Sejahtera (P2W KSS) tingkat provinsi, Kelompok Terbaik Bina Keluarga Balita (BKB) tingkat provinsi, Pengelola Terbaik Bina Keluarga Balita (BKB) tingkat provinsi, Pengelola Terbaik Kecamatan Sayang Ibu (KSI) tingkat provinsi dan Pengelola Terbaik Rumah Sakit Sayang Ibu dan Bayi (RSSI-B) tingkat provinsi. Tentang Pengelola Terbaik P2W KSS tingkat provinsi didasarkan penilaian atas keberhasilan pelaksanaan program terpadu peningkatan peranan wanita di suatu desa yang didasarkan atas kriteria antara lain hasil kualitatif dan kuantitatif yang dicapai dalam pelasanaan Program Terpadu P2W KSS di berbagai desa, kesadaran, intensitas dan ketekunan PKK dalam membina pelaksanaan Program Terpadu P2W KSS serta kesadaran, intensitas peran dan ketekunan kaum perempuan peserta gerakan PKK di desa proyek dimaksud di dalam melaksanakan Program Terpadu P2W KSS.(m19)
pin Siti Fajriah, serta Direktorat Pengawasan BI yang dipimpin Sabar Anton Parihoran. Kedua direktorat ini berada dibawah koordinasi Aulia, yang tidak lain besan dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. “Jika dilihat dari dokumen (merger), saya kira kedua direktorat ini yang memiliki peran cukup banyak,” tuturnya. Seperti diwartakan, proses akuisisi dan merger tersebut telah digodok ketika bank sentral tersebut dipimpin oleh Syahril Sabirin. Namun, proses “perkawinan” ketiga bank tersebut baru terjadi ketika Burhanuddin menjabat pucuk pimpinan di bank sentral pada 2004. (kps)
UU Boleh Panggil Presiden JAKARTA (Antara): Mantan anggota Parlemen dan politisi senior Partai Amanat Nasional, Abdillah Toha, undangundang membolehkan Panitia Angket Kasus Bank Century untuk memanggil Presiden untuk mengkonfirmasi sejumlah hal yang belum terjawab. “Pemanggilan Presiden itu kan dibolehkan undang-undang. Terutama untuk mengkonfirmasi jawaban para pembantunya, atau menjawab yang tidak terjawab,” katanya di Jakarta, Senin(21/12). Abdillah dalam suatu surat terbuka kepada Panitia Angket Kasus Bank Century meminta mereka harus siap memanggil Presiden Susilo Bambang Yudhoyono guna menuntaskan skandal yang jadi sorotan publik saat ini. Namun sebelum pemanggilan itu, menurut Abdillah, ada beberapa pertanyaan penting yang sangat perlu untuk diajukan oleh Pantia Angket
yaitu pertama, apakah ‘bail out’ Bank Century telah dimintakan dan disetujui Presiden, kedua, kalau jawaban pertanyaan pertama tidak, maka apakah Presiden mengetahui hal itu. Kemudian ketiga, “kapan (Presiden) mengetahuinya dan tindakan apa yang diambilnya setelah itu untuk menjaga keselamatan uang ‘bail out’?” Selanjutnya, menurutnya, keempat, “apakah pihak DPR RI mengetahui, menyetujui atau merestui keputusan ‘bail out’ tersebut, dan kapan?” Ia melanjutkan, bila para pembantu Presiden yang dipanggil Pansus menjawab atau tidak (dapat) merespons tiga pertanyaan awal, “apakah Pansus akan memanggil Presiden?” “Sekali lagi, pemanggilan terhadap Presiden itu dibolehkan undang-undang,” ujarnya.
Polisi Sita ...
Ganja itu diperoleh dari rekannya dan kirim langsung dari Aceh melalui jasa kurir. Dalam sebulan, tersangka bisa mendapatkan kiriman ganja empat kali dengan harga Rp2,5 juta per kilogram. Kini, polisi masih memburu beberapa tersangka lainnya.
Ganja kering senilai Rp225 juta itu disimpan dalam lemari pakaian di dalam kamar kos. Tersangka mengaku telah berjualan ganja di Jakarta sejak enam bulan lalu.
Praperadilan ... mengancam kalau tidak bisa bertemu Kusno, mereka akan mencari dan mendatangi rumah Kusno. “Hakim telah lalai. Tidak memberikan kepada kita apakah kita mau banding atau tidak,” teriak mereka. Massa kemudian menduduki ruang sidang kembali. Pengacara para aktivis, Farhat Abbas dan Eggi Sudjana juga
Polri Serahkan ... diserahkan oleh Polri kepada KPK. Lebih lanjut Dikdik mengatakan, Polri sebenarnya bukan melimpahkan kasus kepada KPK namun memberikan kesempatan kepada KPK untuk menyelidiki kasus Anggodo. Alasannya, kata Dikdik, pidana umum yang coba dijerat ke Anggodo tidak mampu dibuktikan oleh penyidik Polri. “Kita secara terbuka sudah
PP Hanya ... Sementara, kata dia, masalah penyadapan ini diatur di sejumlah undang-undang, seperti Undang-undang Komisi Pemberantasan Korupsi, Kepolisian, Kejaksaan, Intelejen, dan lain-lain. “Oleh karena itu, rancangan peraturan pemerintah ini akan mengatur undang-
Puntung Rokok ... Hal itu disampaikan Napitupulu dalam seminar “Penanggulangan Kebakaran dengan Instalasi Listik yang Memenuhi Standar” di Gedung Indonesia Power, Jakarta, Senin (21/12). Berdasarkan data Dinas Pemadam Kebakaran dan Penggulangan Bencana di DKI Jakarta dalam 4 tahun terakhir, pada tahun 2006 terjadi 905 kasus kebakaran, tahun 2007 sebanyak 855 kasus, tahun 2008 sebanyak 792 kasus, dan tahun 2009 terjadi sebanyak 809 kasus kebakaran.
Indonesia Kalahkan ... Jumlah penduduk Indonesia masih kalah dengan jumlah penduduk Amerika Serikat, tetapi lebih banyak perokok di Tanah Air dibandingkan di negara Amerika Serikat. Fuad juga memaparkan, sebanyak 48 persen perokok di kawasan ASEAN atau Asia Tenggara terdapat di Indonesia. Secara global, ujar dia, pada tahun 2008 terdapat enam juta kematian akibat rokok dan
berada di dalam ruang sidang. Mereka tidak mau keluar dari ruang sidang. Masih belum jelas apa yang mereka tunggu di dalam ruang sidang. Sementara itu, massa yang berada di luar pengadilan sekitar belasan orang menggoyang-goyangkan pagar pengadilan. Akibatnya menimbulkan suara yang cukup bising. Puluhan polisi masih terus berjaga di sekitar lokasi. (dtc) paparan disemua pihak, tidak ada yang bisa dipersangkakan kepada yang bersangkutan,” terang jenderal bintang dua tersebut. Polri, kata Dikdik, sangat mengapresiasi terkait kesedian KPK mengusut kasus Anggodo. Apabila berhasil, maka hal tersebut menurut Dikdik adalah keberhasilan negara. “Karena itu juga termasuk prestasi negara, kita termasuk didalamnya,” tandas mantan kapolda Kepulauan Riau tersebut. (dtc) undang yang mana,” katanya. Ia menegaskan, produk hukum yang akan mengatur mengenai penyadapan ini harus diperjelas. Ia menuturkan, di dalam produk hukum tersebut harus dirinci mengenai objek, subjek serta lembaga pemberi izin penyadapan yang sudah diatur dalam undangundang. Paimin mengungkapkan, saat ini sebanyak 53 Kelurahan di Jakarta masih rawan kebakaran. Kelurahan tersebut antara lain Jatinegara Kaum, Kramat Jati, Penjaringan, Cilincing, Kota Bambu Utara, Kalideres, Manggarai, Cipete Utara, Bukit Duri, Tanah Tinggi, Galur, dan Jati Bunder. “Hal ini disebabkan karena banyak bangunan di 53 kelurahan itu yang mudah terbakar dan banyak dari warga yang mencuri listrik serta tidak berkualitasnya instalasi listrik yang ada di rumah sehingga terjadi korsleting,” ungkap dia. (dtc) jumlah tersebut akan meningkat menjadi 10 juta kematian pada tahun 2030. “Sebanyak 70 persen dari kematian akibat rokok berada di negara-negara berkembang,” katanya. Menurut dia, orang masih banyak yang tidak peduli terhadap bahaya rokok karena efek merusak dari rokok didapat bukanlah dalam jangka pendek tetapi dalam jangka panjang yaitu sekitar 20 hingga 50 tahun.
Nusantara
WASPADA Selasa 22 Desember 2009
3
Menteri: BLK Banyak Yang Mubazir JAKARTA (Waspada): Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Muhaimin Iskandar menilai keberadaan balai latihan kerja (BLK) saat ini banyak yang mubazir. Karena itu Depnakertrans akan terusmenerus menyempurnakan program pelatihan, peningkatan kompetensi kerja dan fasilitas pelatihan kerja BLK di seluruh Indonesia. Melaksanakan program kerja 100 hari, Depnakertrans segera menyempurnakan sistem ini untuk diimplementasikan dalam program yang benar-benar menciptakan revitalisasi BLK,” ujar Menakertrans ketika membuka saresehan wartawan Depnakertrans 2009 di ruang rapat Menakertrans, Jakarta, kemarin. Menurutnya, ada tiga komponen penting menjalankan revitalisasi BLK, yakni, orientasi yang jelas, infrastruktur
peralatan dan instruktur berkualitas. “Agar keberadaan BLK lebih optimal, perencanaan awal harus dilakukan dengan matang serta tujuan dan programnya terukur. Bukan sekedar membangun gedunggedung pelatihannya saja,” kata dia. Ke depan kata Menakertrans, akan bekerjasama dengan BNSP dalam konteks sertifikasi pelatihan, termasuk di dalamnya kemampuan Depnakertrans melakukan perbaikan dalam pembuatan dan penerapan standarisasi pelatihanpelatihan BLK. Depnakertrans juga terus menyempurnakan paradigma pusat-pusat pelatihan tenaga kerja, lembaga-lembaga pelatihan maupun BLK, terdiri dari 11 BLK UPTP (Unit Pelaksana Teknis Pusat) Depnakertrans dan 171 BLK yang dikelola UPTD (Unit Pelaksana Teknis Daerah) di seluruh Indonesia.
Hal lain yang menjadi perhatian, adalah krisis kualitas dan kuantitas instruktur di BLK sudah sampai pada tingkat ‘lampu merah’ (bahaya). Artinya BLK bisa tutup gara-gara instrukturnya tidak ada. “Ini yang patut dipikirkan, BLK tidak memiliki kapasitas masa depan yang baik,” jelasnya akan bekerjasama dengan pihak lain untuk mencari format solusi yang tepat. Terkait ditemukannya peredaran sertifikat uji kompetensi asli tapi palsu (aspal) bagi Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang hendak ke luar negeri, Menakertrans menyatakan telah memberikan peringatan keras seluruh jajaran Depnakertrans. Bahkan Menakertrans mengaku telah membentuk satgas khusus menangani masalah ini. “Apabila ada jajaran Depnakertrans terlibat, kami akan tindak tegas,” katanya.(j04)
Korban Fery Dumai Expres Mengadu Ke Komnas HAM RANTAUPRAPAT (Waspada): Zulfan Ajhari Siregar, 52, warga Jl. Olahraga Rantauprapat, Kec. Rantau Utara, Labuhanbatu, korban tenggelamnya Fery Dumai Expres 10 di perairan Tanjung Balai Karimun akan mengadu ke Komisi Nasional Hak Azasi Manusia (Komnas-HAM). “Pengaduan dilakukan karena perusahaan tidak peduli dengan keadaan saya,” kata Zulfan kepada Waspada, Senin (21/12). Dia mengatakan, selamat dalam kecelakaan itu, namun belum mendapatkan ganti rugi materi dan lainnya. Bahkan pihak perusahaan terkesan belum berniat mengganti, karena sampai saat belum mencoba menemui kami,” ujar Zulfan. Saat kejadian, dia baru
pulang dari menikahkan sanak keluarganya itu di Batam, Kepri bersama empat saudaranya. “Saat di terminal umum tidak mendapatkan pelayanan yang layak, karena tidak diberi makan, minum dan tanpa istirahat.” Sebagai korban kecelakaan, dia mengaku telah diperlakukan kurang manusiawi saat itu. “Begitu sampai ke demarga kargo, kami langsung dibawa ke terminal umum. Kami tidak diberi peluang untuk bicara dan tidak diberi makan, minum juga kesempatan beristirahat,” kata Zulfan. Sesuai pengaduan yang akan disampaikan ke Komnas HAM, Zulfan mengaku telah mempersiapkan kesaksian secara tertulis yang akan disampaikan kepada Komnas Keselamatan
Transportasi Indonesia yang akan ditembuskan ke DPR-RI dan menteri terkait. Kata dia, sebelum mengalami kecelakaan, telah tersirat dibenaknya rasa khawatir sehari sebelumnya. Khawatir itu mengingat terjadi musin angin utara di kawasan Selat Malaka. Selain itu, fery yang mengalami kecelakaan itu juga sarat muatan. “Kelebihan muatan juga terlihat dari banyaknya penumpang yang tidak mendapatkan tempat dan duduk di lantai. Di bagasi (penyimpanan barang) terlihat berisikan springbed dan lain-lain. Sekira satu setengah jam berlayar meninggalkan Batam, pukul 09:36, terjadi kebocoran di kapal akibat hempasan ombak setinggi 4 meter. (c01)
Ada Ketidakjujuran Di Pansus Century PONTIANAK (Antara): Pengamat Ekonomi Faisal Basri di Pontianak, Senin (21/12) menyatakan, ada ketidakjujuran pada panitia khusus hak angket DPR RI untuk kasus Bank Century. “Kebenaran bakal terungkap karena dalam pansus itu ada ketidakjujuran, dengan menjadikan sasaran tembak mereka Wakil Presiden Boediono dan Menteri Keuangan Sri Mulyani, serta mengarah pada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono,” kata Faisal saat menjadi narasumber pada seminar ‘Economy Outlook 2010 dengan
tema Peluang dan Tantangan Kalbar. Dia mengatakan, Pansus hak angket Bank Century yang dibentuk DPR RI juga keterlaluan karena telah mengeluarkan imbauan agar Budiono dan Sri Mulyani untuk sementara nonaktif. “Sepertinya lembaga itu paling suci, sehingga mengeluarkan imbauan agar Boediono dan Sri Mulyani dinonaktifkan,” kata Faisal. Imbauan itu kata dia, akan membuat Pansus kasus Bank Century menjadi malu. “Jelas-jelas (anggota DPR)
Dradjat Wibowo dan Melchias (Markus Mekeng) otentik menyetujui bailout Century untuk menyelamatkan ekonomi Indonesia dari krisis keuangan waktu itu. Kecuali Drajat Wibowo membantah penyataannya sendiri,” kata Faisal. Faisal mencontohkan perseteruan kasus Bank Century ibarat permainan olah raga sepakbola, yaitu penjaga ga-wangnya bagus, pertahanannya bagus tetapi penyerangnya tumpultumpul. “Itulah yang terjadi sekarang dalam perseteruan kasus itu,” ujarnya.
Pemakaman RPP Penyadapan Bisa Kelly Kwalik Turunkan Citra PKS Dipimpin JAKARTA (Antara): Pengamat komunikasi politik Effendi Gazali sikap Menteri Negara Komunikasi dan Informatika, Uskup Timika mengatakan, Tifatul Sembiring yang bersikeras memperjuangkan Rancangan TIMIKA (Antara): Perayaan misa requiem sebelum pemakaman Kelly Kwalik dipimpin Uskup Timika, Mgr John Philip Saklil Pr, di halaman Kantor DPRD Mimika, Papua, Senin (21/12) siang. Wartawan Antara di Timika melaporkan, perayaan misa pemakaman Kelly Kwalik berlangsung mulai pukul 14:00 WIT, dihadiri ratusan pendukung dan simpatisannya yang memadati halaman Kantor DPRD Mimika. Uskup Saklil dalam khotbahnya menyebut Kelly Kwalik merupakan ‘tokoh besar’ bagi Tanah Papua. Dia meminta semua pihak meninggalkan segala kebencian dan kegembiraan atas kematian Kelly Kwalik yang di dalam kelompok separatis disebutsebut menjabat panglima kodam III tentara pembebasan nasional organisasi papua merdeka (TPN-OPM) itu. “Suka atau tidak suka harus diakui semangat patriotisme yang selama 30 tahun menyerahkan hidupnya bagi Tanah Papua,” kata Uskup Saklil. Menurutnya, perjuangan dan komitmen Kelly selama ini didasari atas ketidakadilan, masalah perampasan hak dengan dalil untuk kepentingan negara. Gereja Katolik, demikian Uskup Saklil, mengutuk keras semua bentuk kekerasan yang terjadi di Tanah Papua selama ini. “Setiap kekerasan hanya akan menimbulkan kekerasan baru dan setiap pembunuhan hanya akan melahirkan pembunuhan baru,” kecam Uskup mengajak semua komponen di Papua bersama memperjuangkan keadilan, menghapus segala bentuk pembodohan dan upaya penghancuran manusia Papua. Jenazah Kelly kemudian dimakamkan di Timika Indah, Senin petang.
Peraturan Pemerintah (RPP) Penyadapan bisa menjadi bumerang untuk Partai Keadilan Sejahtera (PKS), karena dapat menurunkan citra pada pemilu 2014. “Ngototnya Menkominfo terhadap RPP Penyadapan bisa menjadi bumerang, alias menurunkan citra PKS saat menghadapi pemilu 2014,” katanya, Senin (21/12). Menurut Effendi, selama ini PKS dikenal sebagai partai yang bersih dan antikorupsi, bahkan mereka kebanyakan dari kalangan intelektual yang punya integritas moral tinggi. “Oleh karena itu sangat disayangkan kader PKS seolah-olah menjadi juru bicara koruptor. Padahal selama ini PKS dikenal antikorupsi,” katanya. Hal sama dikatakan aktifis antikorupsi (KOMPAK), Ray Rangkuti. Dia menilai Tifatul mestinya hati-hati dengan RPP Penyadapan. “Karena dia bukan saja dituduh membela koruptor. Tapi orang juga akan bertanya-tanya kepada PKS, apakah perang terhadap pemberantasan korupsi yang disuarakan PKS itu serius,” ungkapnya. Ray menyarankan Menkominfo menghentikan kelanjutan RPP Penyadapan, dan beralih ke Racangan Undang-Undang (RUU) Penyadapan yang sesuai koridor hukum dan perundangan. Menurut Ray, kesalahan fatal pula untuk menyamakan keberadaan RPP Penyadapan di negara-negara yang tatanan antikorupsinya sudah relatif matang dibanding kondisi Indonesia yang masih ‘darurat korupsi’.
Antara
GLADI PRASPA: Perwira remaja kadet TNI AL dari Akademi Angkatan Laut, melaksanakan gladi bersih upacara Prasetya Perwira (Praspa) dan Pelantikan Perwita TNI-Polri, di Demaga Ujung Koarmatim TNI AL Surabaya, Senin (21/12). Sebanyak 1.092 orang taruna dan taruni TNI- Polri, akan dilantik dan diambil sumpahnaya oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada hari Rabu, 23 Desember, di Dermaga Ujung Koarmatim TNI AL Surabaya.
Ideologi Terorisme Berpotensi Berkembang Tahun 2010 JAKARTA (Antara): Kepala Detasemen Khusus 88 Anti Teror Badan Reserse Kriminal Polri, Kombes Pol. Tito Karnavian mengatakan, ideologi terorisme yang mengajarkan kekerasan untuk mencapai tujuan tetap berpotensi berkembang di tahun 2010, kendati sejumlah gembong terorisme telah tertangkap dan tewas. Tito mengatakan itu di Jakarta, Senin (21/12), usai menerima rombongan studi banding 34 mahasiswa Stanford Business Graduates School, Amerika Serikat. “Ancaman teror memang akan jauh berkurang dengan tewasnya Noordin M Top dan kawan-kawannya, namun bukan berarti masalah terorisme akan selesai, karena ideologi untuk itu masih ada di tengah masyarakat,” katanya. Dia mengatakan, ideologi terorisme bisa akan menguat kembali karena ada pengaruh dari dalam maupun dari luar negeri. Pengaruh dalam negeri yang menyebarkan terorisme lagi antara lain, konflik lokal disertai dengan pertentangan agama seperti yang terjadi di
Poso dan Ambon. “Jika kelompok Islam diposisikan sebagai pihak terdzalimi (teraniaya) maka ideologi akan menguat lagi,” katanya. Pengaruh dari luar negeri dimaksud Tito, konflik seperti yang terjadi di Afghanistan, Pakistan dan Irak. Ideologi
terorisme tetap ada karena masih melekat di individuindividu, terutama mereka yang pernah bepergian ke tempat konflik di luar negeri. “Memang tidak semua yang pernah ke luar negeri akan memunculkan kembali ideologi terorisme tapi potensi itu tetap
ada dan sangat tergantung oleh faktor dalam dan luar negeri,” ujar lulusan Akademi Kepolisian 1987 dan segera berpangkat Brigjen Pol itu. Pemerintah melalui Badan Anti Teror di Kementerian Politik Hukum dan Keamanan akan memonitor perkembangan
ideologi terorisme sebagai upaya mencegah aksi terorisme. Rombongan para mahasiswa asal AS, berada di Indonesia selama tiga hari dengan agenda bertemu Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Polri, Kadin, Wakil Presiden Boediono dan sejumlah tokoh agama.
Pemerintah Kurang Memperhatikan Anak-anak Cacat Mental JAKARTA (Waspada): Perhatian pemerintah bagi anakanak cacat mental atau anak dengan tuna grahita (ADTG) dinilai kurang maksimal. Hal itu menyebabkan kondisi mereka semakin terpuruk, seolah tidak punya masa depan. Demikian Ketua Dewan Pengurus Yayasan Asih Budi, Retno Astuti Aryanto pada peresmian gerakan Peduli Penyandang Tuna Grahita di SLB Yayasan Asih Budi, Kuningan Jakarta Selatan, Minggu (20/12). Saat itu hadir Menteri Kesehatan, Endang Rahayu Sedyaningsih serta tokoh Dewan Nasional
Kesejahteraan Sosial (DNKS), Prof. Dr. Haryono Suyono. Diperkirakan ada 2,8 juta penyandang cacat di Indonesia. Dari jumlah itu, 54 persen atau sekira 1,5 juta penyandang tuna grahita. Di antara mereka, 600 ribu di antaranya berada pada usia sekolah. “Karena itu sangat penting bagi pemerintah memperhatikan segi pendidikan dan kesehatan bagi anak-anak tuna grahita, supaya mereka bisa tetap eksis di tengah lingkungannya serta bagi bangsa ini pada umumnya,” ujar Retno. Menurut Retno, ADTG masih banyak dianggap sebagai
beban keluarga. Karena itu, banyak di antara mereka berada dalam kondisi memprihatinkan, baik dalam segi kesehatan maupun pendidikannya. “Banyak di antara mereka terserang berbagai penyakit, karena tidak terjaga pola makan dan kesehatannya. Apalagi untuk sekolah, kadang sangat jauh dari pemikiran,” kata Retno. Menurut Menkes, ke depan pemerintah akan lebih menekankan pelayanan inklusi kepada masyarakat. Salah satunya memberi perhatian khusus kepada para penyandang cacat tuna grahita. “Pelayanan
kepada tuna grahita bentuk pelayanan inklusi yang diberikan pemerintan, baik dari segi kesehatan, pendidikan maupun pemberdayaan ekonomi,” kata Menkes. Dia meyambut baik gerakan kepedulian kepada para penyandang cacat tuna grahita. Karena itu, 20 Desember diresmikan sebagai Hari Kepedulian Tuna Grahita. “Diharapkan semua kalangan mau membantu pemerintah memberikan akses layanan seluasluasnya kepada para penyandang cacat, khususnya tuna grahita,” tegas Menkes.(dianw)
Sport
WASPADA Selasa 22 Desember 2009
5
Minggu, 21 Desember
Klasemen Liga Premier
Minggu, 21 Desember
Klasemen Liga Seri A
Minggu, 21 Desember
Klasemen Liga Primera
Minggu, 21 Desember
Klasemen Ligue 1
Everton vs Birmingham West Ham vs Chelsea Wolves vs Burnley
Chelsea Man United Arsenal Aston Villa Tottenham Man City Birmingham Liverpool Fulham Sunderland Stoke City Wolves Blackburn Burnley Everton Wigan Ath Hull City Bolton West Ham Portsmouth
AS Roma vs Parma Inter Milan vs Lazio Juventus vs Catania Livorno vs Sampdoria Napoli vs Chievo Palermo vs Siena Genoa vs Bari Udinese vs Cagliari
Inter Milan AC Milan Juventus AS Roma AC Parma Napoli Palermo Sampdoria Bari Fiorentina Genoa Chievo Cagliari Udinese Livorno Lazio Bologna Atalanta Catania Siena
Tenerife vs Atl Madrid Deportivo vs Valencia Malaga vs Mallorca Espanyol vs Almeria Valladolid vs S Gijon Villarreal vs Santander
Barcelona Real Madrid Sevilla Valencia Mallorca Deportivo Ath Bilbao Getafe Villarreal S Gijon Valladolid Osasuna Espanyol Tenerife Atl Madrid Santander Almeria Malaga Zaragoza Xerez
Auxerre vs Toulouse AS Monaco vs Lyon Lille vs Le Mans
Bordeaux Marseille Lille Lyon Montpellier Rennes Auxerre Valenciennes Paris SG Lorient AS Nancy Monaco Toulouse Rc Lens Sochaux Nice Etienne Le Mans Boulogne Grenoble
Sabtu, 20 Desember Arsenal vs Hull City Aston Villa vs Stoke Blackburn vs Tottenham Fulham vs Man United Man City vs Sunderland Portsmouth vs Liverpool
1-1 1-1 2-0 3-0 1-0 0-2 3-0 4-3 2-0
Pencetak Gol Terbanyak 13 Didier Drogba (Chelsea) Jermain Defoe (Tottenham) 12 Wayne Rooney (MU) 11 Fernando Torres (Liverpool) 10 Louis Saha (Everton) Darren Bent (Sunderland) 8 G Agbonlahor (Aston Villa)
18 13 2 3 43-15 41 18 12 1 5 37-17 37 17 11 2 4 44-20 35 18 10 5 3 29-14 35 18 10 3 5 40-22 33 17 7 8 2 33-27 29 18 8 4 6 19-18 28 18 8 3 7 34-25 27 17 7 5 5 23-17 26 18 6 3 9 25-28 21 17 5 6 6 15-20 21 18 5 4 9 17-31 19 18 5 4 9 17-32 19 18 5 4 9 21-37 19 17 4 6 7 23-31 18 17 5 3 9 20-38 18 18 4 5 9 17-37 17 16 4 4 8 23-33 16 18 3 6 9 26-35 15 18 4 2 12 17-26 14
2-0 1-0 1-2 3-1 2-0 1-0 tunda tunda
Sabtu, 20 Desember Fiorentina vs Milan Bologna vs Atalanta
tunda tunda
Pencetak Gol Terbanyak
10 Diego Milito (Inter Milan) Antonio Di Natale (Udinese) 9 Francesco Totti (Roma) 8 Alessandro Matri (Cagliari) Samuel Eto’o (Inter) Giampaolo Pazzini (Sampdoria) Marek Hamsik (Napoli)
17 12 3 2 36-14 39 16 9 4 3 23-17 31 17 9 3 5 30-21 30 17 8 4 5 27-22 28 17 8 4 5 22-22 28 17 7 6 4 26-24 27 17 7 5 5 22-20 26 17 7 4 6 21-25 25 16 6 6 4 19-15 24 16 7 3 6 18-15 24 16 7 3 6 28-27 24 17 7 3 7 20-19 24 16 7 2 7 25-21 23 16 5 3 8 19-21 18 17 5 3 9 10-19 18 17 3 7 7 10-16 16 16 4 4 8 17-24 16 16 3 4 9 15-25 13 17 2 6 9 16-26 12 17 3 3 11 17-28 12
Sabtu, 20 Desember Ath Bilbao vs Osasuna Real Madrid vs Zaragoza Sevilla vs Getafe
1-1 0-0 2-1 2-0 2-1 2-0 2-0 6-0 1-2
Pencetak Gol Terbanyak
12 David Villa (Valencia) 11 Zlatan Ibrahimovic (Barca) 10 Gonzalo Higuain (Real Madrid) Roberto Soldado (Getafe) 9 Lionel Messi (Barcelona) 8 Luis Fabiano (Sevilla)
Puncak Kepuasan Inter ROMA (Waspada): Inter Milan mencapai puncak kepuasannya setelah memastikan diri menjuarai paruh musim Liga Seri A 2009-2010 pasca mengalahkan SS Lazio 1-0, Minggu (Senin WIB) di San Siro. “Saya tidak bisa merasa lebih puas lagi dengan para pemain. Mereka mencetak angka, mengontrol laga dan memiliki peluang untuk mencetak lebih banyak gol,” puji pelatih Inter Jose Mourinho dalam Football Italia, Senin (21/12). “Ini tiga poin penting, karena Juventus tidak meraih satu poin dan Milan masih harus bertandang ke Fiorentina,” jelasnya lagi. Selain Juve-Milan, Mourinho juga mempertimbangkan AS Roma sebagai salah satu kandidat pesaing. “Milan, Juventus dan Roma masih berada di perburuan scudetto. Giallorossi (julukan Roma) pernah membuat comeback luar biasa beberapa tahun lalu,” tambah pelatih asal Portugal itu. Eto’o mencetak gol keme-
nangan Inter dengan memanfaatkan bola pantul, setelah kiper Lazio Fernando Muslera menghalau sundulan dari penyerang Kamerun itu. Lazio coba mengimbangi tim tuan rumah dalam duel di bawah nol derajat tersebut. Namun I Biancocelesti jarang sekali mendapat peluang untuk mencetak gol ke gawang I Nerazzurri. Pasukan Mourinho kini memimpin delapan poin di atas Milan yang menyimpan satu game di tangan, karena partai tandangnya melawan Fiorentina pada Sabtu terpaksa ditunda akibat hujan salju di Florence. Badai Juve Peringkat tiga Juventus gagal menambah angka setelah dipecundangi Catania 2-1 di Turin. Ini pukulan telak bagi pelatih Ciro Ferrara, apalagi pekan lalu timnya juga kalah 1-3 dari Bari. Si Nyonya Tua pun telah tersisih dari Liga Champions setelah dibantai Bayern Munich 1-4. “Kapal kami berada di tengah badai. Satu-satunya jalan untuk selamat adalah tetap bersatu,” ucap Ferrara, seperti dilansir Reuters, Senin (21/12).
Kendati diterpa badai, Presiden Juve Jean Claude Blanc memastikan klubnya tidak akan melakukan perombakan manajemen, pelatih maupun pemain. “Rencana tidak akan berubah dan kami tetap percaya pada Ferrara dan stafnya. Kami perlu bekerja lebih keras dan libur Natal ini datang pada saat tepat bagi kami,” beber Blanc. Padahal, hasil buruk itu membuat gusar pendukung Juve. Suporter ultras La Vecchia Signora bahkan melempari telur ke bis pemain sebelum Juve dipermalukan Catania. Sekitar 3.000 Juventini juga berkumpul di luar Stadion Olimpico dan mengibarkan spanduk meminta Andrea Agnelli menggantikan posisi Blanc sebagai presiden. “Saya memahami kemarahan fans, karena ada harapan besar terhadap Juventus. Kami memiliki kapasitas untuk meraih hasil lebih baik, kami hanya perlu mengeluarkan kualitas itu,” dalih Blanc. “Saat ini Diego Ribas dan Felipe Melo telah menunjukkan mereka bisa melakukan lebih baik ketimbang apa yang kami lihat sekarang,” katanya menambahkan. (h01/vvn/fi/rtr)
AP
Penyerang West Ham Guillermo Franco (kanan) bertarung seimbang dengan bek Chelsea John Terry di Upton Park, London, Minggu (Senin WIB). tih asal Italia, Gianfranco Zola dan Ancelotti. 13 Tahun silam, Ancelotti pula yang melepas Zola dari Parma ke Chelsea yang kemudian menjadi legenda di Stamford Bridge London. Biru yang baru mengemas satu kemenangan dalam tiga laga, melempem sepanjang permainan. Setiap serangan yang mereka bangun selalu kandas karena kedisiplinan Hammers menutup ruang. Justru serangan Hammers beberapa kali berhasil mencapai kotak penalti tim tamu. Cech pun kemudian tak berdaya saat tuan rumah mendapat hadiah penalti jelang turun minum. Bek Ashley Cole yang menjalani
laga ke-100 di liga bersama Chelsea tepat pada ulang tahunnya yang ke-29, menjatuhkan Jack Collison di kotak terlarang. Striker asal Italia Alessandro Diamanti lantas dengan dingin melepas tembakan untuk membawa Hammers unggul lebih dahulu. Setelah serangannya senantiasa kandas, London Blues mampu juga membalas menit 61. Bek Hammers Matthew Upson melakukan pelanggaran terhadap Dean Sturridge di daerah terlarang. Penalti lantas dimaksimalkan Lampard, yang menjalani laga ke-450 bersama The Blues. (h01/bb/rtr/afp)
Valencia Gagal Tembus Tiga MADRID (Antara/Reuters): Valencia gagal menghabiskan liburan musim dingin di posisi tiga klasemen La Liga Primera akibat ditahan 0-0 oleh Deportivo La Coruna, Minggu (Senin WIB). Padahal sejak awal duel di
Municipal de Riazor itu, Los Ches sedikit lebih dominan dan tajam dibanding tim tuan rumah. Menit 11, skuad Unai Emery itu malah sudah bisa mengancam gawang Devor lewat aksi striker David Villa. Depor sendiri baru bisa balas
AP
David Villa (kiri) dan Bruno Saltor gagal memenangkan Valencia.
Sabtu, 20 Desember Bordeaux vs Lorient Grenoble vs Nice Montpellier vs Nancy Rennes vs Paris SG Etienne vs Marseille Valenciennes vs Lens Boulogne vs Sochaux
1-1 1-1 3-0 4-1 1-1 0-2 1-0 0-0 0-0 tunda
Pencetak Gol Terbanyak 10 Anderson Nene (Monaco) 8 Pierre-Alain Frau (Lille) Asamoah Gyan (Rennes) Lisandro Lopez (Lyon) Kevin Gameiro (Lorient) Gervinho (Lille)
18 13 1 4 30-11 40 17 9 5 3 30-18 32 18 9 4 5 33-19 31 18 8 6 4 30-24 30 17 9 3 5 24-20 30 18 8 5 5 24-16 29 18 8 5 5 17-15 29 18 8 4 6 28-23 28 18 7 5 6 27-18 26 18 7 5 6 26-20 26 18 8 2 8 26-25 26 17 8 2 7 19-21 26 18 7 4 7 18-14 25 18 6 5 7 18-24 23 16 7 1 8 15-21 22 18 6 3 9 18-30 21 18 4 4 10 11-25 16 18 4 3 11 16-27 15 17 3 3 11 13-33 12 18 1 4 13 10-29 7 (h01/rtr/espn)
Celtic Gembira Sambut Ki
Chelsea Lega Seri LONDON ( Waspada): Pelatih Chelsea Carlo Ancelotti mengaku lega setelah bermain seri 1-1 dengan rival sekotanya West Ham United di Liga Premier, Minggu (Senin WIB). “Tambahan satu poin sudah lumayan, karena kami tidak memainkan pertandingan yang bagus,” ucap Ancelotti dalam situs resmi The Blues. Chelsea sebenarnya memiliki kesempatan emas untuk unggul enam angka dari peringkat dua Manchester United bila menang atas The Hammers, karena sehari sebelumnya Red Devils MU dipermalukan Fulham 3-0. Sayangnya Si Biru gagal memaksimalkan peluang, bahkan sempat tertinggal terlebih dulu sebelum Frank Lampard menyamakan kedudukan. “Setelah babak pertama, saya anggap kami membuang waktu 45 menit karena tidak bermain dengan baik,” kata kiper Petr Cech. “Kami bereaksi dengan baik di babak kedua, tapi kami telat sadar. Itulah mengapa pertandingan berakhir imbang,” tambah kiper asal Ceko itu, seperti dilansir Reuters, Senin (21/12). Hasil dari Upton Park membuat Chelsea hanya bisa melebarkan jarak empat poin di puncak klasemen dari posisi kedua United. Sedangkan Hammers tertahan di urutan 19 dengan jarak dua poin dari zona aman. Duel Hammers-Blues menjadi pertemuan antar dua pela-
15 12 3 0 36- 9 39 15 12 1 2 40-13 37 15 9 3 3 26-13 30 15 8 5 2 27-16 29 15 8 3 4 28-18 27 15 8 3 4 19-16 27 15 8 2 5 21-18 26 15 8 0 7 25-22 24 15 6 3 6 24-19 21 15 5 5 5 15-15 20 15 3 7 5 22-26 16 15 4 4 7 14-19 16 15 4 4 7 10-21 16 15 4 3 8 15-28 15 15 3 5 7 21-27 14 15 3 4 8 17-25 13 15 3 4 8 15-26 13 15 2 6 7 17-21 12 15 3 3 9 17-35 12 15 1 4 10 6-28 7
membahayakan tamunya pada pertengahan babak pertama, saat gelandang Juan Rodriguez menyundul bola ke arah jala Ches. Veteran Juan Carlos Valeron juga hampir memecah kebuntuan Depor saat sundulannya memantul mistar gawang menjelang turun minun. Ches tetap di urutan keempat dengan 29 poin dari 15 laga, satu poin di bawah tim urutan ketiga Sevilla yang sebelumnya kalah 1-2 di kandang sendiri oleh Getafe. Real Mallorca di posisi kelima dengan 27 poin, sama dengan Depor yang berada di urutan keenam. Espanyol mencetak gol untuk pertama kalinya dalam enam pertandingan saat mengalahkan sesama tim yang berjuang menghindari ancaman degradasi Almeria 2-0. Kekalahan ini membuat pelatih Hugo Sanchez dipecat manajemen Almeria. Javi Marquez mencetak gol jelang turun minum dan Ferran Corominas menyarangkan bola liar sembilan menit jelang bubaran untuk meninggalkan Almeria dengan hanya satu poin dari lima laga.
Samuel Eto’o merayakan golnya dengan berlari ke arah Thiago Motta. -AP-
SEOUL (Waspada): Ketua Executive Celtic Peter Lawwell menyambut gembira kehadiran pemain asal Korea Ki Sung-Yueng, yang pekan lalu menandatangani kontrak empat tahun dengan klub Skotlandia itu. “Kami yakin dia merupakan pemain yang sangat berbakat dan punya potensi mengagumkan,” kata Lawwel, yang datang ke Korsel untuk memperkenalkan konstum Celtic yang dipakai Ki. “Kami melihat Ki sebagai pemain berteknik tinggi. Pelatih menyukai pemain yang dapat mengontrol duel dan mengontrol bola, menurut kami Ki sanggup melakukan tugas itu,” pujinya lagi, seperti dikutip dari Yonhap, Senin (21/12). Bintang belia Asia berusia 20 tahun itu telah 17 kali memperkuat tim Ginseng, termasuk di babak kualifikasi Piala Dunia 2010. Ki pun telah mendapat penghargaan pemain terbaik Asia oleh AFC. Gelandang berbakat itu kabarnya ditransfer Celtic senilai dua juta pounds dari FC Seoul. Ki sendiri mengaku, sangat bangga bisa main pada salah satu klub terbesar Eropa. Dia akan gabung di Glasgow mulai 1 Januari
AP
Chief Executive Celtic Peter Lawwell (kiri) sumringah memperkenalkan Ki Sung-yueng di Seoul, Korsel, Senin (21/12). dan menyatakan siap secara fisik untuk mencetak gol. “Saya libur sejak Liga Korea berakhir bulan lalu. Tapi saya mencoba meningkatkan kondisi saya sesegera mungkin untuk bisa tampil sebanyak mungkin musim ini,” tekad Ki. (h01/ant/afp)
Sport
6
MEDAN (Waspada): Cederanya sejumlah pemain membuat pelatih PSMS Medan Suimin Dihardja resah. Pasalnya, laga home ketiga menghadapi Persiraja Banda Aceh di Stadion Teladan Medan, Minggu (27/12), sudah di ambang pintu.
Sudoku Isi kotak kosong dengan angka 1 sampai 9. Tidak boleh ada pengulangan angka mendatar, menurun, maupun di dalam kotak 3x3 bergaris tebal. Tidak ada keterlibatan matematika, hanya perlu pertimbangan dan logika. Jawaban di kolom 8.
4 1 8 6 3 7 4 7 4 1 3 9 5 7 5 9 8 8 7 6 9
5 2 5
9 6 3 8 7 4 4 9 6 2 9 1 4
SSB Mandiri Medan Rebut Piala Bupati Langkat BINJAI (Waspada): Festival SSB U-12 se Sumatera Utara yang diselenggarakan SSB Britama Langkat dijuarai tim SSB Bank Mandiri Medan, setelah di final Minggu (20/12) menang adu penalti 3-2 atas SSB Gemars Medan. Juara ketiga SSB Sinar Sakti Medan yang juga menang penalti dari SSB Kharisma Medan 3-2. Gelar pemain terbaik milik Husnul Fattah dari SSB Britama Langkat dan top skor (10 gol)
diraih pemain SSB PTPN Medan, Ardiya. Penyerahan piala bergilir dan hadiah turnamen yang diikuti 38 peserta dilakukan Pimpinan BRI Stabat dan Ketua Umum Panpel Usmayadi. Kepada Waspada, Usmayadi mengemukakan sukses festival SSB U-12 di Stabat memberi motivasi kepada klub di Langkat untuk membina pemain usia dini. (a03)
Tegal Sari II Jumpa Brayan Final Futsal PDPM Medan MEDAN (Waspada): Tim futsal Tegal Sari II akan bertemu Brayan Sekitarnya pada final Turnamen Futsal Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kota Medan, Jumat (25/12) mendatang. Kedua tim memastikan tiket final, setelah di semifinal menaklukkan lawan-lawannya di Lapangan Radja Futsal, Jl Pasar Medan Medan, Minggu (20/12). Tim Tegal Sari II mengalahkan Kp Durian 4-3 dan Brayan menundukkan Tegal Sari Mandala 5-3. Manajer Tim Brayan Sekitarnya, Feri saat dihubungi menyatakan timnya siap tampil
habis-habisan merebut gelar juara. Hal senada diungkapkan kapten tim Tegal Sari II, Marko. Calon top skor dalam turnamen itu optimis timnya meraih gelar juara. Ketua Panpel Turnamen, Suheri SPd didampingi Zuhri Jos Sutrisno, Senin (21/12) mengatakan, duel final diprediksi berlangsung ketat mengingat kedua tim sama-sama tangguh. “Kepada seluruh Pimpinan Cabang Pemuda Muhammad Kota Medan diharapkan hadir menyaksikan laga final sekaligus acara penutupan turnamen yang sudah digelar sebulan ini,” jelas Suheri. (m42)
bermain all out. Sama-sama sudah bermain enam kali, tim tamu Persita mengantongi sembilan poin dan PSDS sendiri baru meraih enam poin atau terpaut empat tingkat. Sementara ini, skuad Traktor Kuning menempati posisi ke-9 klasemen. “Posisi klasemen bukan menjadi ukuran saat bertarung di lapangan hijau. Kami sudah tekad memberikan permainan terbaik dan mendapatkan hasil
maksimal,” tegas bomber PSDS, Imam Faisal. Meski tanpa pemain asing, PSDS sudah menunjukkan permainan terbaiknya saat melawan Persikabo yang diperkuat tiga pemain asing. “Tanpa pemain asing bukan masalah bagi kami,” tegas Imam. Bahkan kata Imam, tanpa pemain asing malah membuat dirinya dan rekan-rekan lain menjadi termotivasi dan ingin membuktikan PSDS mampu
memberikan hasil terbaik dengan pemain lokal. Sedangkan pelatih PSDS Sutrisno mengaku, yang terpenting saat ini PSDS harus menganggap semua pertandingan adalah partai krusial. Sebab modal awal sebelum bertanding adalah semangat dan menonjolkan rasa fanatisme. “Saya berharap pemain ke12 PSDS, yaitu masyarakat Deli Serdang tak jemu-jemunya memberikan dukungan kepada anak-anak Traktor Kuning,” harap Sutrisno didampingi Nasib Iwan dan Surya Dharma. (a06/a05)
Waspada/Hotma Darwis Pasaribu
Bomber PSDS Imam Faisal ingin mengulang suksesnya melawan Persita di Stadion Baharoeddin Lubuk Pakam, Selasa (21/12) ini. 8 4 6 3 5 9 2 1 7
DEMI menghindari dampak negatif dari polemik Luca Toni, Bayern Munich melalui presidennya Uli Hoeness menegaskan, FC Hollywood rela melepas striker asal Italia pada bursa transfer Januari mendatang. “Persoalannya akan berlanjut dan menarik perhatian media. Itu tidak memberikan ketenangan yang kami inginkan,” tegas Houness, seperti dilansir Reuters, Senin AP (21/12). Toni jarang sekali dimainkan karena cedera dan berseteru dengan pelatih Louis van Gaal. “Saya tidak tahu apa yang bakal terjadi dengan Luca. Kami masih belum menerima tawaran, tapi kami siap meminjamkan atau menjualnya, karena kami ingin ketenangan dalam tim,” tambah Houness. (jonny/dari berbagai sumber)
LUBUKPAKAM (Waspada): Menjamu Persita Tangerang dalam lanjutan Divisi Utama Liga Indonesia di Stadion Baharoeddin Lubuk Pakam, Selasa (22/12) sore ini, PSDS Deli Serdang ingin mengulang sukses laga kandangnya. Untuk mengulang sukses kemenangan sebelumnya atas Persikabo Bogor, tentu bukanlah semudah membalikkan telapak tangan, namun Ansyari Lubis cs perlu kerja keras dan
3 7 9 2 4 1 6 5 8
Bayern Hindari Dampak Toni
Waspada
MEDAN (Waspada): Ketua Umum PSSI Sumut terpilih Drs H Risuddin (foto) diharapkan bisa mengangkat kembali prestasi sepakbola Sumatera Utara yang sudah terpuruk dalam lima tahun terakhir. Demikian disampaikan sejumlah Pengcab PSSI se Sumut yang dirangkum Waspada di Medan, Senin (21/12). Sekretaris Umum Pengcab PSSI Langkat M Idris Nasution mengatakan, kepemimpinan Risuddin pada periode 20092013 hendaknya dapat memberikan suasana baru bagi perkembangan sepakbola Sumut. Kepercayaan yang diberikan Risuddin kepada Badia Raja Manurung sebagai sekretaris umum, menurutnya menambah motivasi insan sepakbola
daerah ini bahwa prestasi akan kembali terangkat khususnya dalam persiapan menghadapi PON 2012 di Riau. Apalagi menurut Idris, sebelum musda Risuddin sudah menyebutkan akan merekrut orang-orang yang mengerti sepakbola sebagai penggerak organisasi tertinggi sepakbola Sumatera Utara ini. “Jadi sangat tepat kalau Risuddin mempercayakan Badia Raja sebagai sekretaris umum,” tambah Idris. Hal senada disampaikan Sekretaris Umum Persatuan Sepakbola Tapanuli Selatan (Pesitas) Burhanuddin Simatupang. Menurutnya, kepengurusan PSSI Sumut ke depan malah memiliki tugas berat. “Sebab kepengurusan sebelumnya bukan mewariskan prestasi menggembirakan bagi persepakbolaan Sumut, namun mewariskan sejumlah kegagalan yang harus dibenahi. Di antaranya adalah sepakbola Sumut harus lolos kualifikasi PON XVIII,” tegas Simatupang. “Sumatera Utara dikenal sebagai gudangnya pemain sepakbola. Jadi sangat memalukan apabila kembali gagal di PON XVIII,” katanya lagi. Dia pun menilai sosok Badia Raja akan dapat bekerjasama dengan Risuddin dan unsur kepengurusan PSSI Sumut dalam menciptakan suasana harmonis. “Mudah-mudahan prestasi sepakbola Sumut kembali berjaya dengan kepemimpinan Pak Risuddin,” tambahnya. (m20)
PSDS Termotivasi Tanpa Asing
2 5 1 6 7 8 3 9 4
Berharap Risuddin Angkat Kembali Sepakbola Sumut
Van Der Vaart Berubah Pikiran GELANDANG Real Madrid asal Belanda Rafael van der Vaart berubah pikiran. Sempat mempertimbangkan pindah pada bursa transfer Januari mendatang,Van derVaart kini mengaku ingin terus bertahan di Santiago Bernabeu. “Saya bertekad menyelesaikan musim ini di sini dan pergi setelah kontrak saya berakhir bersama Real Madrid. Saya sangat senang di sini dan saya bermain sangat AP bagus sekarang,” jelasVan derVaart, Senin (21/12). Berubahnya pikiran mantan pemain Ajax dan Hamburg itu tak lain disebabkan seringnya dia kini mendapat kesempatan main, termasuk ketika Los Blancos menggunduli Real Zaragoza 6-0, Sabtu lalu di La Liga Primera.
dorong wasit, namun petugas sigap mencegahnya. Hadirnya Ketua Umum PSLS Munir Usman dan Ketua DPRK Lhokseumawe Syaifuddin, membuat anak asuh Sofyan Abdullah semakin ranggi. Kiper PSLS juga menjadi bintang dengan mematahkan setiap serangan tim tamu. Selasa (22/12) sore ini, PSBL Bandar Lampung menghadapi PSSA Asahan. Sedangkan tuan rumah baru bertanding pada Kamis (24/12) melawan PSSA. (b17/a10)
5 9 2 8 6 4 7 3 1
LHOKSEUMAWE ( Waspada): Tuan rumah PSLS Lhokseumawe menaklukkan PSBL Bandar Lampung 1-0 dalam pertandingan perdana Grup B Kompetisi Divisi I Liga Indonesia XV di Stadion Tunas Bangsa Lhokseumawe, Senin (21/12) sore. Gol tunggal PSLS diciptakan Taufik dari titik penalti menit 85, setelah bek PSBL melakukan handsball di kotak terlarang. Hukuman tersebut sempat diprotes para pemain PSBL bahkan sampai mendorong-
7 6 4 1 9 3 5 8 2
MANAJEMEN UD Almeria memberhentikan pelatih Hugo Sanchez, Minggu (Senin WIB), beberapa saat setelah timnya kalah 0-2 dari Espanyol dalam duel La Liga Primera. “Ketua klub Alfonso Garcia dan wakil ketua Ricardo Martinez telah mengadakan pertemuan dengan pelatih dan wakilnya selama satu jam setelah laga di stadion Espanyol itu,” kata klub itu dalam laman www.udalAP meriasad.com, Senin (21/12). “Setelah menganalisa situasi tim, ketua klub menyampaikan kepada Hugo Sanchez dan Sergio Egea bahwa mereka diberhentikan dari tugasnya,” tambah pernyataan itu.
Sore Ini PSSA Hadapi PSBL
1 3 8 7 2 5 4 6 9
Almeria Berhentikan Sanchez
PSLS Menang Perdana
4 8 5 9 3 2 1 7 6
ALENATORRE Juventus Ciro Ferrara sama sekali tak terpikir mundur dari jabatannya, kendati The Old Lady kalah terus dalam tiga laga terakhir dan para tifosi mulai tak mempercayainya. “Kekecewaan yang dirasakan pendukung kami sekarang juga terasa di ruang ganti dan koridor tim. Kami tak bisa membantah hasil ini tidak sesuai standar klub. Kami melalui AP waktu yang sulit,” papar Ferrara kepada FottballItalia, Senin (21/12). “Ini periode yang semuanya tetap berjalan salah bagi kami. Kami berada di tengah badai, tapi saya suka berlayar dan tidak akan pernah meninggalkan kapal ini,” tekad Ferrara.
Waspada/Austin Antariksa
Suimin Dihardja dipusingkan dengan cederanya beberapa pemain PSMS.
untuk memenuhi target kita akan upayakan dengan memaksimalkan pemain yang ada,” tutur pelatih kampung itu. Sebenarnya dua pemain utama seperti Osas Saha dan Edu Juanda sudah pulih dari cederanya saat menghadapi Persipasi Bekasi pekan lalu, namun pada latihan Senin kemarin kembali cedera. “Cedera Saha dikarenakan kondisi lapangan Stadion Teladan bergelombang (tidak rata),” katanya. Saat hendak melakukan
lagi, Ariel dan Usman terus ikut berlatih tanpa ada ikatan apapun. Pada latihan itu, Suimin mencoba pemain debutan Chiko Maradona untuk menggantikan posisi Selamet Riyadi sebagai libero bersama Nyeck Nyobe dan Ahmad Maulana Putra. Di lini tengah, Affan Lubis dipasang bersama Tri Yudha Handoko dan Edu Juanda yang dipaksa serta Jecky Pasarella dan Ariel/Afandi Lubis menempati barisan depan ditambah M Halim dan Irwin sebagai penjaga gawang. Kepada Waspada, Dokter tim PSMS dr Rory menyatakan dalam dua tiga hari ini akan mengupayakan pemain-pemain yang cedera bisa sembuh kendati peluangnya sangat tipis. (m24)
9 2 7 5 1 6 8 4 3
Mourinho Puji Nyali Chelsea
“Padahal dalam laga ini, PSMS ditargetkan harus meraih angka penuh. Kini kami hanya ada 15 pemain plus dua penjaga gawang yang fit. Selebihnya cedera dan kecil kemungkinan mereka bisa merumput Minggu nanti,” ujar Suimin usai memimpin Jecky Pasarella cs berlatih di Stadion Teladan, Senin (21/12). “Bayangkan dengan jumlah 17 pemain kita menuntut mereka untuk menang. Saya rasa memang sangat riskan, namun
dribel bola, Saha tiba-tiba keseleo dan cederanya kambuh. Begitu juga penjaga gawang Sony Gunawan yang cedera bahu saat hendak menangkap bola. Dengan cederanya Saha, Edu dan Sony ditambah kapten tim Selamet Riyadi bersama Affandi Lubis, Abduh dan Deny Wahyudi (flu), skuad PSMS benar-benar memprihatinkan. “Lebih prihatinnya lagi, usulan agar Ariel Gutierez dan Usman segera didaftarkan ke BLI ditolak pengurus dengan alasan tidak memiliki budget untuk mengontrak mereka,” katanya. Terkait itu, Suimin berharap kepada Ketua Umum PSMS Drs H Dzulmi Eldin S MSi mengabulkan permohonan menyangkut Ariel dan Usman, agar kekuatan PSMS bertambah. Apa-
6 1 3 4 8 7 9 2 5
MANAJER Chelsea Carlo Ancelotti melindungi John Terry dari tudingan telah menerima sogokan dari seorang reporter untuk dapat masuk ke markas latihan The Blues di Cobham London. “Itu tidak benar, dia tidak melakukan kesalahan. Klub, saya dan pemain memiliki kepercayaan penuh terhadap John Terry,” tegas Ancelotti dalam TribalFottball, Senin (21/12). “Dia sangat tenang, sangat penAP diam dan sangat berkonsentrasi pada pertandingan. Tak ada masalah, saya memiliki kepercayaan kepada kapten saya,” tambah mantan pelatih AC Milan, Juventus dan Parma tersebut.
Ferrara Tak Terpikir Mundur
Selasa 22 Desember 2009
Suimin Resah
Ancelotti Lindungi Terry
PELATIH Inter Milan Jose Mourinho memuji nyali Chelsea, yang akan dihadapi pasukannya pada babak 16 besar di Liga Champions. “Apakah mereka takut Inter, sama sekali tidak. Itu bukan kultur mereka, saya yakin mereka tak pernah takut melawan siapa pun,” ramal Mourinho di TribalFootball, Senin (21/12). “Mereka telah bersama selama lima tahun dan punya nyali juara bertemu AP lawan mana pun.Tapi mungkin mereka selama ini beruntung bisa bertemu lawan tak sekuat Inter,” tambah mantan manajer Chelsea dan FC Porto itu.
WASPADA
Sport
WASPADA Selasa 22 Desember 2009
7 Bonus Triyaningsih Buat Beli Rumah JAKARTA (Antara): Setelah berpikir panjang, akhirnya Triyaningsih akan menggunakan bonus yang diperoleh dari pemerintah sebesar Rp400 juta untuk membeli rumah di Salatiga, Jawa Tengah. “Sebelumnya tidak terpikir bonus Rp400 juta dari pemerintah digunakan untuk apa. Namun setelah rekan-rekan banyak yang mengatakan beli rumah, akhirnya saya tertarik mengikuti jejak mereka,” tuturTriyaningsih di Jakarta, Senin (21/12). Triyaningsih menyuguhkan medali emas pada nomor lari 5.000 meter dan 10.000 meter putri di SEA Games XXV Laos. Kendati demikian, namun pelari asal Klub Locomotif Salatiga itu tidak puas begitu saja. Dia ingin
meningkatkan prestasinya di berbagai even internasional yang sudah menghadangnya. Setelah SEA Games XXV Laos rampung, Triyaningsih dipromosikan ke Asian Games XVII di China tahun 2010. Upaya meraih sukses di multi even empat tahunan Asia itu butuh latihan ekstra keras setelah istirahat hingga Januari 2010. Triyaningsih ingin menyumbang tiga medali emas sekaligus bagi Merah-Putih di Laos. Namun sangat disayangkan untuk nomor jarak jauh (maraton) dia dilarang tampil. Karenanya pada SEA Games XXVI di Jakarta tahun 2011, dia berharap jadwal lari nomor 5.000 meter, 10.000 meter dan maraton tidak terlalu dekat.
AP
Juara Umum SEAG 2011 Target Indonesia Waspada/Yuslan Kisra
Para atlet atletik pemecah rekor SEA Games dan nasional saat menerima bonus tambahan dari gabungan beberapa pengusaha di Stadion Madya Senayan, Jakarta, Senin (21/12).
Bonus Suryo Cs Tambah Rp2 M JAKARTA (Waspada): Kocek beberapa atlet cabang atletik yang baru saja menorehkan rekor fantastis di SEA Games 2009 Laos bertambah, menyusul bonus yang mereka terima dari gabungan beberapa pengusaha nasional. Tak tanggung-tanggung, Suryo AgungWibowo cs diguyur bonus tambahan sebesar Rp2 milyar. Meski demikian, tidak semua atlet di bawah naungan PASI yang mampu meraih medali emas di ajang multi event itu berhak atas bonus tambahan. Sebab hanya mereka yang mam-
pu memecahkan rekor SEA Games maupun nasional. “Bonus tambahan ini memang kami hanya berikan kepada mereka yang memecahkan rekor saja., sedangkan yang hanya mendapat medali emas tanpa ada pemecahan rekor tidak dapat,” kata Ketua Umum PB PASI Bob Hasan dalam kete-
rangan persnya, Senin (21/12). “Sengaja hal ini kami lakukan, guna memacau para atlet untuk lebih berpretsasi. Selain itu, jika hanya untuk meraih medali emas di SEA Games bagi kami sudah biasa. Sehingga kami minta mereka untuk bisa memecahkan rekor. Bahkan Suryo, saya menyediakan hadiah Rp1 milyar, jika bisa mencatat waktu 10 detik di nomor 100 meter,” tambahnya. Masih kata Bob, meski sudah menerima dana bantuan itu dari sejumlah pengusaha, pihaknya masih belum bisa langsung memberikan kepada para atlet pemecah rekor terse-
but. Pasalnya, masih menunggu hasil test doping yang saat ini sedang di lakukan hingga dua pekan mendatang. “Ini saran dari dokter tim kami. Karena di Laos alat test dopingnya tidak ada, maka urine para atlet dikirim ke luar negeri. Hasilnya baru bisa diketahui dua pekan mendatang. Jika ada atlet kita yang tersangkut doping, tentu gelar dan medalinya akan dicopot. Karena itu, kita masih harus menunggu hasil tes doping itu dulu,” pungkasnya. Direktur Utama PT Sido Muncul Irwan Hidayat yang menjadi salah satu perusahaan
15 Klub Ikuti Voli Piala Walikota Medan MEDAN (Waspada): 15 Klub memastikan bersaing pada Kejuaraan Voli Antar Klub yang diadakan PBVSI Medan mem-
perebutkan Piala Walikota Medan di Gelanggang Remaja, Jl Sutomo, 24-30 Desember. Ketua Panpel Surya Darma
Tarigan didampingi Humas PBVSI Medan H Irfan Syarif Siregar menjelaskan, 15 klub peserta dalam kejuaraan itu
Arif: Olahraga Membangun Sportivitas Dan Kepribadian MEDAN (Waspada): Selain meningkatkan kesehatan, olahraga futsal juga dapat membangun jiwa sportivitas dan kepribadian seseorang. Demikian disampaikan H Ahmad Arif SE, MM (foto) di Medan, Senin (21/12). Pesan yang sama juga telah disampaikannya saat membuka Kejuaraan Futsal Antar Pelajar Se Kota Medan memperebutkan Piala Tetap Ahmad Arif baru-baru ini di Medan, didampingi Sekretaris DPD PAN Medan Drs Aripay Tambunan MM, Ketua ISORI Medan Drs Adi Wijaya, Ketua Panpel Aswadi Hutagalung SPd dan sekretaris
Julperman B SPd. Kejuaraan futsal antar pelajar tersebut diikuti 16 SLTA seKota Medan, di antaranya SMAN 1, SMAN 3, SMAN 15, SMA Prayatna, SMA Teladan dan lain-lain. Kejuaraan futsal berlangsung dari 17-18 Desember di Cemara Futsal Centre. Ketua Umum Perguruan Seni Bela Diri Tapak Suci Putera Muhammadiyah Sumut dan Wakil Ketua PSMS Medan itu berharap, event-event seperti ini dapat terus berlangsung dan dilaksanakan oleh lembaga serta organisasi lainnya. “Geliat olahraga di Kota Medan dalam dua tahun ini se-
waspada
makin tumbuh, walaupun masih di cabang-cabang olahraga tertentu saja seperti futsal. Ke depan olahraga yang lainnya harus kita galakkan dan semarakkan,” harap Ahmad Arif yang juga Ketua Fraksi PAN DPRD Medan.(m08)
Ribuan Perempuan Jalan Santai RANTAUPRAPAT ( Waspada): Ribuan kaum perempuan dari berbagai organisasi wanita di Kabupaten Labuhanbatu, Minggu (20/12), melaksanakan jalan santai di Kota Rantauprapat. Kegiatan itu memeriahkan HUT DharmaWanita ke-10 dan Hari Ibu ke-81 Tingkat Kabupa-
ten bermotto “Ika Bina En Pabolo” itu, diawali dari Lapangan Ikabina menyusuri Jl Sudirman, KH Ahmad Dahlan, Gatot Subroto menuju Thamrin dan berakhir di Lapangan Ikabina Rantauprapat. Kegiatan dilepas Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Labuhanbatu Ny
Mercedes Gandeng Petronas KUALA LUMPUR (Waspada): Mercedes GP menggandeng perusahaan minyak nasional Malaysia, Petronas, sebagai sponsor barunya. Pada musim depan, nama Petronas akan dilekatkan di belakang nama Mercedes GP. Demikian kabar yang dilansir Mercedes melalui situs resminya, Senin (21/12). Kesepakatan itu berlaku mulai musim depan meski tidak ada keterangan berapa lama durasi kontrak Mercedes dengan Petronas. “Kami sangat senang untuk memulai kerja sama jangka panjang dengan title partner baru kami, Petronas. Daimler, brand premium Mercedes-Benz dan Petronas akan bekerja sama di dalam dan luar lintasan,” sambut Wakil Presiden Mercedes Motorsports, Norbert Haug. Dengan kerjasama ini, maka tahun depan nama Mercedes resmi disebut sebagai Mercedes GP Petronas F1 Team. Nama Petronas akan diletakkan di badan mobil Mercedes yang rencananya akan tampil perdana di depan publik Februari depan. “Semua orang di Mercedes GP bahagia memastikan kesepakatan jangka panjang kami dengan Petronas. Kami tak sabar untuk bekerja dengan lebih dekat dengan rekan baru kami,” tukas Ketua Tim Mercedes, Ross Brawn.(m33/kez)
Hasban Ritonga disaksikan berbagai Ketua Organisasi Wanita dihadiri Sekdakab H Hasban Ritonga SH, Ketua DPRD Hj Ellya Rosa Siregar dan undangan lain. Untuk memeriahkan kegiatan jalan santai ini, pihak panitia turut menggelar lucky draw. “Kegiatan jalan santai dan lucky draw yang cukup sederhana ini, disamping menyehatkan tubuh serta hiburan bagi keluarga dipagi hari, juga perlu dilestarikan minimal setiap Minggu,” ujar Bu Ros, seorang ibu rumah tangga yang turut dalam kegiatan. (c01)
terdiri 10 tim putra dan lima tim putri. Untuk tim putra, dibagi dalam dua pool yakni Generasi, Patra Prima, Mulia, Bank Sumut dan Bank Mandiri (pool A). Pool B dihuni USU, Forum, Imapen, Angkasapura dan Zipur. Tim putri terdiri dari Mitra Medica, USU, Embrio, TVRI dan Tovo SA. “Dari 15 klub peserta, empat klub di antaranya merupakan pendatang baru dan baru terdaftar di PBVSI Medan, yakni Mulia, Bank Mandiri (putra), USU dan Forum (putri). Kita harapkan kehadiran mereka menambah ketatnya persaingan,” ujar Surya, Senin (21/12). Saat acara technical meeting di Gelanggang Rejama Medan, Sabtu lalu, Ketua Pengkot BPVSI Medan H Hardi Mulyono menyatakan bangga tingginya animo peserta dalam kejuaraan yang merupakan agenda tetap PBVSI Medan itu. “Kita juga bangga lahirnya empat klub baru di Medan yang saat ini langsung menurunkan timnya. Kita berharap hal ini menjadi petanda baik bagi pembinaan dan perkembangan olahraga voli di Kota Medan ke depan,” jelas Hardi. (m42)
pemberi bonus tambahan menyatakan, keterlibatan perusahaannya selain diajak Bob Hasan selaku kawan baiknya, juga merupakan wujud kepedulian dan penghargaan kepada atlet. Selain Suryo, pelari maraton putri Trianingsih menerima tambahan Rp400 juta. Indra Abdul Kadir, pemecah rekor nasional jalan cepat 20 km putra, Maria Londa (lompat jauh), Roshelinda Angraini (lontar martil) serta kuartet lari 4x100 meter putri yang terdiri dari Irene Joseph, Tri Setyo Utami, Serafi Unani dan Dedeh Erawati masing-masing mendapatkan Rp200 juta. (yuslan)
YOGYAKARTA (Waspada): Indonesia menargetkan juara umum SEAG 2011, karena saat ini merupakan momentum kebangkitan prestasi olahraga di tanah air. Demikian ditegaskan Menteri Negara Pemuda dan Olahraga (Mennegpora) Andi Mallarangeng, Senin (21/12). “Kita boleh berbangga diri dengan prestasi yang ditorehkan atlet Indonesia pada SEA Games tahun ini di Laos, sehingga bukan tidak mungkin pada 2011 kita menjadi yang terbaik di Asia Tenggara,” katanya. Untuk mencapai target tersebut, menurut dia usai menghadiri pengukuhan Prof Dr Pratikno sebagai Guru Besar Fisipol UGM, diperlukan evaluasi dari berbagai cabang olahraga. Di satu sisi memang ada cabang olahraga yang nilai prestasinya bisa melampaui target, di sisi lain masih ada juga cabang olahraga yang jauh di bawah target prestasi yang ditetapkan. Ditambahkannya, harus ada
kesesuaian yang matang dari tiap cabang olahraga. Dalam hal ini perlu dibuat terobosan baru, misalnya di cabang perseorangan renang yang hanya meraih dua medali emas, ditargetkan menjadi 10 medali emas dan di cabang atletik yang meraih tujuh medali emas juga minimal nanti harus 10 medali emas.
Juga harus dibenahi persoalan internal dari tiap cabang yang ada dan memperhatikan atletnya agar fokus pada pencapaian prestasi sesuai target. Untuk mencapai target tersebut, diwacanakan pendanaan diurus dan ditangani BUMN agar masalah dana bisa lebih terlembaga dan jelas. (m33/ant)
AP
Andi Mallarangeng mengibarkan bendera SEA Games diVientiane,
Sport
8
WASPADA
Selasa 22 Desember 2009
Mavs Rusak Pesta LeBron DALLAS, AS (Waspada): Tampil tanpa diperkuat sang bintang Dirk Nowitzki ternyata bukan masalah buat Dallas Mavericks. Terbukti, Mavericks berhasil membendung Cleveland Cavaliers 10295 di American Airlines Center, Senin (21/12).
Tim Thomas (biru) membayar kepercayaan pelatih ketika sukses menggantikan peran Dirk Nowitzki sekaligus membawa Dallas Mavericks mengalahkan Cleveland Cavaliers.-AP-
Nowtizki absen karena mengalami cedera saat Mavericks menelan kekalahan dari Houston Rockets. Posisi bintang asal Jerman itu digan-
tikan Tim Thomas yang tampil apik dengan mencatat angka tertinggi, 22 poin. Jason Terry membukukan 19 poin dan Josh Howard menambah 14 angka. Ini merupakan kekalahan pertama yang dialami Cavs pasca meraih lima kemenangan beruntun. Tak hanya itu, LeBron James yang memainkan partai ke-500 bersama Cavs pun harus menerima hasil pertandingan yang berbuah kekalahan. Kendati begitu, LeBron masih bisa tersenyum setelah menjadi top skorer Cavs dengan koleksi 25 poin dan enam assist. Sang raja mendapat bantuan dari Delonte West
yang menoreh 18 poin dan Anderson Varejao dengan 13 angka. “Itulah sebab mereka menjadi salah satu tim terbaik di liga. Meski tanpa Dirk (Nowitzki), mereka masih memiliki pemain All-Stars seperti Josh Howard, Jason Kidd dan Jason Terry. Tim Thomas juga bermain sangat baik,” puji LeBron. Di Auburn Hills, Kobe Bryant membukukan 28 poin sekaligus membawa LA Lakers meraih kemenangan atas tuan rumah Detroit Pistons 9381. Sejak awal pertandingan, dominasi Lakers sudah terlihat saat Kobe cs langsung memimpin 11-0.
Henin Dapat Wildcard SYDNEY, Australia (Waspada): Petenis Belgia Justine Henin (foto) memperoleh fasilitas wildcard untuk ikut di turnamen Sydney International, Januari mendatang. Di Sydney, Henin akan memulai usahanya comeback ke dunia tenis setelah beristirahat selama 18 bulan. Ia akan mengawali usahanya tersebut dengan mengikuti turnamen Brisbane International yang akan berlangsung 3 Januari mendatang. Dengan fasilitas wildcard tersebut, Henin akan mengikuti Sydney International yang berlangsung 10-16 Januari 2010. Turnamen ini menjadi ajang pemanasan terakhir sebelum terjun di Turnamen Australia Terbuka, 18 Januari mendatang.
“Saya memiliki banyak kenangan menyenangkan di Sydney dan telah tiga kali menjadi juara di sana. Jadi saya akan tampil di sana se-bagai persiapan menuju Aus-tralia Terbuka,” kata Henin, Senin (21/12). Henin, kini berusia 27 tahun, memutuskan mundur pada Mei 2008 setelah meraih tujuh gelar juara turnamen grand slam dan bertengger di peringkat atas putri dunia selama 117 pekan. Nantinya, sembilan dari 10 petenis terbaik dunia akan ikut Sydney International dan hanya peringkat keenam Venus Williams absen karena lebih memilih untuk mempersiapkan diri dengan mengikuti turnamen eksebisi di Thailand. (m33/ap)
Hasil lain Toronto Raptors vs New Orleans Hornets 92-98 Memphis Grizzlies vs Denver Nuggets 102-96 Portland T’blazers vs Miami Heat 102-95 New York Knicks vs Charlotte Bobcats 98-94 Praktis, Lakers menutup permainan di kandang lawan dengan empat kemenangan beruntun. Sebelumnya, juara bertahan NBA itu juga membukukan kemenangan atas tuan rumah New Jersey Nets. Di Boston, tuan rumah Celtics tidak mau menelan kekalahan dari tim gurem lagi. Alhasil, tim besutan Doc Rivers
itu menjadikan Minnesota Timberwolves sebagai ajang pembalasan dendam usai menang 122-104. Setelah menelan kekalahan dari Philadelphia 76ers, Celtics langsung mengamuk dan Kevin Garnett cs pun meraih kemenangan besar atas tim terburuk di Wilayah Barat tersebut. (m33/ap)
UNDANGAN RAPAT Direksi Perseroan Terbatas “PT. HARVARD COCOPRO”, berkedudukan di Kabupaten Asahan (“Perseroan”) dengan ini mengundang seluruh Pemegang Saham dan seluruh anggota Direksi dan anggota Dewan Komisaris Perseroan untuk hadir pada Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa Perseroan yang akan diadakan:
- Pada Tanggal - Hari / Jam - Tempat
: 5 Januari 2010 : Selasa / 14.00 WIB : Kantor Notaris Lie Na Rimbawan Alamat : Jln. Thamrin No. 9A/39 Medan
Dengan tertib acara: 1. Penyesuaian anggaran dasar Perseroan terhadap ketentuan-ketentuan Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas. 2. Persetujuan kepada Direksi untuk meminjam uang dengan menjaminkan aset Perseroan di Bank Danamon, Medan. 3. Perubahan susunan Direksi dan Komisaris 4. Hal-hal yang timbul dalam rapt. Demikianlah undangan ini dibuat, untuk dapat dipergunakan dimana perlu. Medan, 21 Desember 2009 Direksi
PT. HARVARD COCOPRO
AP
KELUARGA BESAR
DEWAN PENGURUS DAERAH KOMITE NASIONAL PEMUDA INDONESIA KABUPATEN TOBA SAMOSIR (DPD KNPI Kab. Tobasa) Mengucapkan:
Atas Pelantikan
Para Pengurus DPD KNPI Kab. Tobasa Menjadi Anggota DPRD Kab. Tobasa Dalam Rapat Paripurna Istimewa Pada Tanggal 16 Desember 2009
Pasang Iklan � 4528431 HP. 081370328259 Email:
Herbet Sibuea, SE Ketua
iklan_waspada@yahoo.co.id
Duo Robert Hutajulu
Dapot H Lubis
Jujung Napitupulu, SH
Wakil Ketua
Wakil Ketua
Wakil Ketua
“Semoga Tetap Diberkati Tuhan Yang Maha Esa Dalam Mengemban Tugasnya Menjalankan Amanat Rakyat”
getty images
Keluarga Besar
Gelar Keenam Clijsters
Yayasan Pendidikan Harapan Medan
BRUSSEL (Waspada): Untuk keenam kali, Kim Clijsters (foto) dinobatkan sebagai olahragawan wanita terbaik Belgia 2009, Senin (21/12). Penghargaan ini diterimanya berkat aksi comeback gemilang di sirkuit tenis setelah dua tahun absen. Clijsters memang mencetak rekor luar biasa. Pemecah rekor top spot dalam durasi 10 bulan di awal 2006 silam ini menggebrak pada penampilan perdana turnamen WTA 2009 setelah gantung raket, Mei 2007. Puncaknya yakni saat memenangi gelar Turnamen AS Terbuka. Atas prestasi itu, petenis Belgia berusia 23 tahun ini pun menjadi ibu pertama yang memenangi kejuaraan utama sejak Evonne Goolagong Cawley meraih gelar Wimbledon 1980. Sementara itu, olahragawan pria terbaik diterima pembalap sepeda, Philippe Gilbert. (m33/kez)
Mengucapkan
Atas dilantiknya
H. Azmi Yuli S, SH. MSP (Pengawas Yaspendhar Medan)
Sebagai Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sergai Periode 2009-2014 Pada Kamis, 17 Desember 2009 di Gedung Dewan, Serdang Bedagai suntimes
Virgin Sempat Lirik Patrick DONNINGTON, Inggris (Waspada): Pengakuan mengejutkan dilontarkan Ricard Branson. Penggagas Virgin Racing Formula One (F1) itu mengaku sempat berharap ada pembalap wanita Danica Patrick (foto). “Saya sangat ingin melihat Patrick mengendarai Virgin. Patrick tidak hanya bagus dan cepat, dia sangat mengejutkan,” kata Branson. Virgin sendiri akhirnya menentukan Timo Glock dan Lucas di Grassi sebagai pembalap andalan Virgin tahun depan. “Saya memang inginkan empat pembalap wanita, tapi kami memperoleh empat pembalap pria yang hebat,” tegas Branson. (m33/kez)
“Semoga Allah SWT tetap memberkahi dan meridhoi Saudara dalam menjalankan segala tugas dan menyalurkan aspirasi rakyat yang telah diamanahkan.”
Pembina:
Pengawas:
� Dra. Hj. Siti Deliar � Hj. Siti Rosma Pulungan � Hj. Linda Amelia Sari Gumelar, SIP � Prof. Amrin Saragih, MA. Ph.D � Ir. H. Alwin Sitorus, MSi
� Ir. H. Luswan Lubis � DR. Tapi Rondang Ni Bulan, SE. MSi � H. Hermansur, SE. MSi � H. Azmi Yuli S, SH. MSP � Dr. Hj. Dewi Raja Sjahnan
Pengurus: � H. Adi Putra Darmawan Tahir � Dr. H. Aman Bhakti Pulungan, Sp.A(K) � H. Zulkifli Nasution, SH. M.Hum � Drs. H. Awaluddin Sibarani, MSi � Drs. H. Syarifuddin Alinafiah, MPd � H. Syaiful Nahar Nasution, SE. MM � H. Ramadhan, SE � Drs. H. Edy Zulfikar
Medan Metropolitan
WASPADA
Selasa 22 Desember 2009
9
Kasus PRT Jatuh Berbuntut Panjang
Polisi Belum Tetapkan Tersangka MEDAN (Waspada): Kasus Pembantu Rumah Tangga (PRT) yang diduga jatuh dari lantai IV rumah majikannya, kini berbuntut panjang. Anggota DPRD Kota Medan dan DPD RI asal Sumut mencurigai luka lembam pada mata kanan PRT bernama Nurmelati, 18, penduduk Labuhan Batu itu. Usai membesuk Nurmelati yang dirawat di RSU Dr. Pirngadi Medan, Senin (21/12), anggota Komisi B DPRD Kota Medan, Ba h r u m s y a h , m e n d e s a k Kapolsekta Medan Timur mengusut penyebab PRT di bawah umur itu jatuh dari lantai atas rumah majikannya. “Kita mendesak Kapolsekta Medan Timur mengusut kasus ini hingga tuntas. Yang perlu diselidiki, apa penyebab PRT tersebut jatuh dari lantai IV rumah majikannya. Mengapa ada sejumlah bekas luka memar terutama lembam pada mata kanannya,” tegas Bahrumsyah. Bahrumsyah yang datang ke RSU Dr. Pirngadi Medan bersama anggota Komisi B lainnya Roma P Simaremare, Khairudin, Saiful Bahri dan M Yusuf menilai adanya kejang-
galan dalam kasus jatuhnya PRT tersebut. Sebab, jika dia sengaja melompat, maka luka lembam tidak hanya di bagian mata kiri saja. “DPRD Kota Medan meminta pihak kepolisian untuk segera mengusutnya. Hasil visum dari RSU Dr. Pirngadi juga belum diambil. Padahal hasil visum ini dapat menjadi bahan untuk penyelidikan. Polisi dapat memeriksa seluruh saksi yang terlibat termasuk pihak penyalur tenaga kerja. Ini persoalan serius,” tegasnya. Dua Hari Hal senada dikatakan Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI asal Sumut Parlindungan Purba, SH, MM. “Polsekta Medan Timur diberi waktu dua hari untuk mengusut kasus tersebut hingga tuntas. Jika tidak
KamaludinTanjung Calonkan Diri Jadi Ketua PP Medan Area MEDAN (Waspada): Jadwal Musyawarah Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila Kecamatan Medan Area belum ditentukan, namun nama Kamaluddin Tanjung sudah banyak diperbincangan anggota dan kader PP. Bahkan Kamal, disebut-sebut calon kuat ketua PP Medan Area. Kepada wartawan di kediamannya, Minggu (20/12), mantan ketua ranting PP Kelurahan Tegal Sari I itu menyatakan kesiapannya menjadi calon ketua PAC PP Medan Area 2010-2013. Kamal (foto) mangaku dirinya telah memenuhi persyaratan sebagai calon ketua, sebagaimana diatur AD/ART serta petunjuk organisasi (PO). Kesiapannya maju tidak terlepas dari dukungan para Pimpinan Ranting dan motivasi para sesepuh serta senior PP di Medan Area.“Dukungan dari kawan-kawan di ranting membuat saya siap dan yakin bisa merebut ketua PAC PP Medan Area. Sudah ada delapan pimpinan ranting yang menyatakan dukungan,” kata dia. Menurutnya, tekadnya maju sebagai kandidat ketua karena ingin membawa paradigma baru di tubuh PP, khususnya di Medan Area, seperti yang pernah disampaikan Ketua MPW PP Sumut Anwar Shah. Selain itu, dirinya siap merangkul seluruh potensi anggota dan kader PP yang ada di kecamatan Medan Area, baik secara internal maupun ekternal, sehingga Medan Area menjadi barometer PP di Sumut, khususnya Medan. Dia mengajak anggota dan kader PP Medan Area merapatkan barisan, dan turut menyukseskan Musyawarah PAC PP Medan Area. (m11)
selesai, maka saya minta Kapoltabes Medan untuk mengambil alih kasus tersebut,” ujar Parlindungan kepada Waspada usai bertemu Kapoldasu Irjen Pol. Badrodin Haiti. Parlindungan mendesak agar pihak Polsekta Medan Timur meminta RSU Dr. Pirngadi melakukan pengambilan visum guna mengungkap kejanggalan di balik peristiwa jatuhnya PRT tersebut. “Saya sudah melihat kondisi PRT tersebut. Pihak RSU Dr. Pirngadi menjelaskan, kaki kanannya patah, kepala retak dan terdapat lembam pada mata kiri. Jadi, dengan adanya visum, maka semua penyebab luka tersebut akan terungkap,” ujar Parlindungan. Sementara itu, Humas RSU Dr. Pirngadi Medan drg. Susyanto yang dikonfirmasi Waspada mengatakan, hingga Senin (21/12) sore, pihak Polsekta Medan Timur belum ada mengajukan surat permintaan visum atas nama Nurmelati yang diduga jatuh dari lantai IV rumah majikannya. “Sampai saat ini pihak RSU Dr. Pirngadi hanya sebatas memberi perawatan intensif kepada Nurmelati. Sedangkan
pengambilan visum hanya bisa dilakukan jika ada permintaan dari pihak kepolisian guna kepentingan proses hukum,” demikian Susyanto. Tujuh Saksi Meskipun telah memeriksa tujuh saksi, namun pihak Polsekta Medan Timur belum menemukan pelaku yang diduga sebagai penyebab korban jatuh dari lantai IV rumah majikannya di Jln. Bangau/Jln. Galang No. 39-E Medan. “Hingga sekarang belum ada pelakunya. Tujuh saksi telah kita ambil keterangannya, namun belum ada indikasi yang mengarah sebagai tersangka, apalagi korban Nurmelati belum sadar betul sehingga belum bisa diperiksa,” jelas Kapolsekta Medan Timur AKP Yatim Syahri Nasution kepada Waspada, Senin . Menurut Kaposlekta Medan Timur, ketujuh saksi yang telah dimintai keterangannya masing-masing Ispul Lubis (Ketua Yayasan Saroha), Sarimin (yang bertugas mengantar korban ke rumah majikannya), Agus Wiharno (yang bertugas menjemput Nurmelati dari Labuhan Bilik), Lita (majikannya), Kusdi (tetangga majikan), Suwarni
Media Berperan Penting Tingkatkan Pariwisata MEDAN (Waspada): Pemprovsu memilih lebih fokus untuk membangun pencitraan pariwisata Sumut yang tak dipungkiri telah banyak dilupakan orang. Oleh karenanya, Dinas Pariwisata Sumut mengajak media terbitan lokal maupun nasional berperan penting mempromosikan pencitraan pariwisata Sumut dan menggerakkan wisatawan lokal terlibat dalam aktivitas ekonomi di sektor pariwisata. Kita tidak lagi fokus mengundang wisatawan manca negara yang terbukti sangat rentan dengan adanya kejadian bencana alam, travel warning dan kebijakan politik. Karenanya diharapkan pelaku industri pariwisata dan media lokal dan nasional saling bersinergi menggerakan wisatawan lokal yang memiliki kekuatan besar dalam pembangunan pariwisata Sumut. Hal itu dikemukakan Kepala Dinas Pariwisata Sumut, Ir Nurlisa Ginting, dalam coffee
morning bertajuk “holiday, locally & Joyfully” yang diselenggarakan Badan Pengembangan Pariwisata Daerah Sumut (BPPD-SU) di Tea&Soup Café Cambridge, Senin (21/12), dihadiri Ketua BPPD-SU yang juga Ketua ASITA Sumut Solahuddin Nasution, Direktur Promosi BPPD-SU Arthur Batubara, para pelaku industri pariwisata Sumut di antaranya dari Toba Seafood, Resort Simalem, Hotel Sibayak, objek wisata Tangkahan, Tea&Soup Café, pegiat wisata sungai dan GM Thai Airways. Dinas Pariwisata Sumut, kata Nurlisa, siap melakukan promosi pariwisata dan menyambut baik gagasan berbagai program yang diusulkan dalam APBD untuk mengembangkan pariwisata di Sumatera Utara. Program apa saja yang dikembangkan untuk mengembalikan citra Sumut dari sisi pariwisata dengan menyelenggarakan event yang bisa dijual di tingkat nasional.
Peran Internet Perlu Diberdayakan MEDAN (Waspada): Salah satu pendukung terhadap kualitassumberdayamanusia(SDM) adalah wawasan tentang peran internet atau media online. Sedangkan peran internet di Sumut masih rendah sehingga kualitas SDM memprihatinkan. Hal itu disampaikan Pemimpin Redaksi Waspada Online, Avian E Tumengkol, dalam Seminar Pengajaran Profesional dan Pembelajaran Bermakna di SMP Negeri 1 Labuhan Deli, Sabtu (18/12). Seminar itu dihadiri para guru sekaligus meluncurkan situs sekolah itu yang diresmikan Kepala Dinas Pendidikan Deli Serdang. Avian memaparkan, khususnya di sektor pendidikan, peran internet di Sumut masih kurang karena cukup banyaknya lembaga pendidikan yang tidak dilengkapi dengan information and communication technologies (ICT) yang memadai. “Kalaupun ada, akses internet di lembaga itu masih belum canggih. Contohnya, belum didukung dengan teknologi
hotspot. Padahal, informasi menjadi elemen terpenting dalam dunia pendidikan. Dan informasi tanpa batas hanya bisa diakses melalui internet,” papar Avian.
Selain itu, Avian menilai pemerintah daerah sendiri masih belum maksimal memberdayakan ICT. “Terlihat dari situs-situs instansi. Masih banyak yang tidak update
Waspada Online
ULOS: Pemimpin Redaksi Waspada Online Avian E Tumengkol diulosi Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Labuhan Deli, usai seminar Pengajaran Profesional dan Pembelajaran Bermakna di sekolah itu, Sabtu (18/12).
bahkan ada yang tidak punya sama sekali. Ini sangat memprihatinkan karena berdampak pada perluasan wawasan masyarakat terhadap informasi publik,” kata tokoh muda pers itu. Avian juga berpendapat wawasan terhadap internet dan akses informasi menjadi faktor fundamental dalam mengoptimalkan kualitas dan pengetahuan murid. Sementara itu, masih banyak guru yang tidak memiliki e-mail. “Kalau guru saja tidak bisa berkomunikasi melalui internet berarti akses informasi kalangan pendidik di Sumut masih terbatas. Dan kalau ini terjadi, dampaknya pada murid karena para muridpun akan terbatas mendapatkan ilmu dari sang guru,” katanya. “Saya berharap dengan peluncuran situs sekolah ini, tahun 2010 semua guru disini sudah harus punya e-mail dan memberdayakan konsep elearning dalam situs ini. Mulai dari yang paling dasar dulu. Semua guru harus punya e-mail sendiri,” sebut Avian. (m08)
Lulusan PT Lemah Bahasa Inggris Profesional MEDAN (Waspada): Ketua Sekolah Tinggi Bahasa Asing (STBA) Harapan, Prof. Amrin Saragih, MA, Ph.D menyebutkan banyak lulusan perguruan tinggi sangat lemah dalam penguasaan berbahasa Inggris profesional karena hanya mampu berkomunikasi sebatas bahasa Inggris secara umum. “Mahasiswa tidak menguasai teknik berbahasa asing yang tepat dan hanya pengetahuan berbahasa asing secara umum sebatas istilah dan belum pada penguasaan bidang studi,” kata Amrin Saragih dalam acara wisuda sarjana STBA Harapan di Hotel Tiara Medan, Senin (21/12). Hadir pada wisuda tersebut, Koordinator Kopertis Wilayah I Sumut-NAD, Prof. Zainuddin, MPd, Ketua Harian II Yaspendhar, Zulkifli Nasution, SH,MHum, Ketua III, Drs. Awaluddin Sibarani, MSi, Sekretaris I, Drs. Syarifuddin Halinafiah, MPd, Sekretaris II, Drs. Syaiful Nahar, MM, Bendahara II, Drs. Edi Zulfikar, Ketua Pembina Yaspendhar, Dra. Hj. Siti Deliar dan ang-
gota pengawas Yaspendhar, Hermansyur, SE, M.Si. Prof. Amrin yang juga Kepala Balai Bahasa Medan mengatakan, penguasaan bahasa asing seperti bahasa Inggris hanya di tingkat berkomunikasi saja, sementara untuk penguasaan berbahasa untuk profesi belum memadai. Menurutnya, kemampuan berbahasa asing yang masih lemah bagi seseorang dikarenakan tiga hal, yakni menguasai bahasa Inggris tapi mengabaikan bahasa Indonesia dan bahasa daerah. Sebaliknya, seseorang pintar berbahasa Indonesia tapi mengabaikan bahasa Inggris dan bahasa daerah. Akibatnya, ketiga unsur ini tidak saling mendukung dan menganggap rendah jika menguasai salah satu bahasa Inggris, bahasa Indonesia dan bahasa daerah. Oleh karenanya, mulai 2010 sudah akan diterapkan sistem pembelajaran tata bahasa fungsional dengan metode kolaboratif perpaduan bahasa Indonesia dengan bahasa Inggris
PRT, dan Rubiah (ibu korban). Selain itu, tambah AKP Yatim Syahri, pihaknya juga telah melayangkan surat permohonan untuk dilakukan visum oleh RSU Dr. Pirngadi Medan sekaligus melihat kondisi Nurmelati, Senin. “Sudah kita layangkan surat permohonan untuk dilakukan visum,” ujarnya. Menurut Kapolsekta, Nurmelati hingga kini belum sehat betul dan ngomongnya pun belum jelas. “Mungkin karena kepalanya terkena hempasan tanah keras hingga masih belum pulih betul,” ujar Kapolsekta usai menjenguk korban di RSU Dr Pirngadi Medan. Setelah korban benar-benar sehat, tambah Kapolsekta, barulah bisa diketahui apa penyebab korban nekad lompat dari lantai IV rumah majikannya itu. Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Nurmelati yang baru dua hari bekerja sebagai pembantu rumah tangga lompat lantai IV rumah majikannya di Jalan Bangau nomor 39 E, Jumat (18/12) pk 07:00. Akibatnya, kaki korban patah dan kepalanya mengeluarkan darah akibat terhempas tanah keras di belakang rumah majikannya.(m26/cat)
umum dan profesional. Hal ini disebabkan fenomena yang dihadapi oleh perguruan tinggi selama kurun waktu tiga tahun terakhir ini. Guru besar Unimed ini menambahkan, ke depan perlu sosialisasi pengajaran wacana (teks) profesi, tata bahasa menyangkut wacana (teks) di perguruan tinggi sebagai upaya menghadapi tantangan zaman yang semakin kompleks. Dia berharap lulusan bisa lebih menguasai bahasa asing seperti penguasaan bahasa Inggris dari orang asing, bukan sekedar dapat berkomunikasi secara umum tapi juga memiliki pemahaman terhadap penguasaan bahasa Inggris profesional. “Masyarakat dan ilmu terus berkembang yang berarti kita senantiasa berhadapan dengan perubahan. Kita kekal di dalam perubahan sehingga diharapkan lulusan mengikuti perkembangan masyarakat dan ilmu pengetahuan,” ujarnya. Ketua Harian II Yaspendhar Zulkifli mengatakan, STBA Ha-
rapan mampu melakukan pengembangan program pendidikan lima tahun ke depan serta solid mendukung program yayasan. Sehingga diharapkan mahasiswa mampu bersaing baik di level nasional-internasional. Untuk diketahui, angka partisipasi kasar sumberdaya manusia Indonesia baru 17,5 persen, sedangkan di luar negeri sudah mencapai 30 persen. Namun, STBA optimis bisa meraih 35 persen jumlah kelulusannya sesuai kebutuhan pasar kerja dan dunia usaha, karena kebutuhan bahasa asing saat ini terus meningkat. Zulkifli menyebutkan, total mahasiswa sebanyak 6.700 orang baik STBA, STIE, STTH dan AMIK, yayasan akan terus meningkatkan mutu pendidikan dosen, fasilitas sistem pembelajaran, sarana dan prasarana, laboratorium, hotspot internet, evaluasi kualitas diri dan sistem kurikulum yang disesuaikan dengan perkembangan tuntutan dan kebutuhan. (m41)
Kata dia, pariwisata tidak harus mengundang wisatawan manca negara tapi wisatawan dalam negeri juga sangat penting, seperti dari Sibolga, Aceh, Pekanbaru, Jakarta dan daerah lainnya. Kegiatan liburan bisa menjadi salah satu strategi untuk mendatangkan wisatawan lokal ke Medan. Ketua ASITA Sumut, Solahuddin Nasution mengatakan, sinergi yang dibangun ada perubahan paradigma dengan yang sebelumnya. Selama 20 tahun bermitra dengan pemerintah cq Dinas Pariwisata Sumut, keterbukaan Dinas Pariwisata saat ini sudah sangat baik terbukti dengan mengikutsertakan stakeholder. (m29)
Waspada/ Rustam Effendi
PEMBATAS JALAN: Pembatas jalan di Jalan Yos Sudarso Km 15, Kel. Martubung, Kec. Medan Labuhan, belum satu bulan dibangun telah rusak. Diterangai kerusakan itu akibat dikerjakan sembarangan, bahkan plang proyek tidak pernah dipasang selama masa pengerjaan. Photo diambil, Sabtu (19/12).
Kasus Pidana Notaris
PN Medan Periksa TW MEDAN (Waspada): Pengadilan Negeri (PN) Medan, Senin (21/12), kembali menggelar sidang lanjutan perkara pemberian keterangan palsu dalam akte autentik oleh terdakwa Sun Smith, SH selaku notaris/PPAT, terkait perikatan jual-beli antara PT IRA dan PT Mega Residence. Majelis hakim dipimpin Panusunan Harahap, SH memeriksa bos Komplek Asia Mega Mas, ToniWijaya, yang juga dijadikan tersangka oleh penyidik Poltabes Medan dalam kasus tersebut. Dia dihadirkan ke muka persidangan sebagai saksi. Menjawab Jaksa Penuntut Umum, Parada Situmorang, Toni Wijaya mengaku membeli tanah dari PT IRA seluas 4546 M2, sementara tertuang dalam perikatan jual beli akte 165 dibuat terdakwa notaris Sun Smith, hanya seluas 4269,66 M2. Ada selisih luas tanah 1070 M2. Perbedaan luas tanah di lapangan dibandingkan dengan yang diperjanjikan sesuai akte jual-beli 165, PT IRA merasa dirugikan dan menempuh jalur hukum melapor ke polisi melalui Direktur Utamanya Ir Dulang Murtapa. Dalam kesaksiannya, Toni
Wijaya juga membeberkan soal pemblokiran tanah yang dilakukan PT IRA. Seharusnya, kata saksi, PT IRA hanya bisa memblokir satu bidang, bukan semua lahan yang telah dibelinya. Selain itu, ToniWijaya mengaku, pihaknya belum pernah melakukan pengukuran terhadap tanah itu. Atas keterangan ToniWijaya, terdakwa Sun Smith tidak membantahnya. Usai mendengarkan keterangan saksi, majelis hakim meminta penasehat hukum terdakwa, Zulkchairi, SH menghadirkan saksi yang meringankan sesuai dengan agenda sidang yang sudah dijadwalkan. Namun, penasehat hukum terdakwa memohon diberi kesempatan pada hari Rabu 23 Desember 2009 karena salah seorang rekannya tidak hadir. “Ini tidak ada kaitannya dengan absennya penasehat hukum terdakwa. Sesuai jadwal, hari ini kesempatan saudara menghadirkan saksi yang meringankan dan kalau tidak besok. Tapi, akhirnya majelis menyepakati, Rabu, dengan catatan sekaligus pemeriksaan terdakwa. Jika tidak ada saksi
hadir, maka hak untuk mengajukan saksi yang meringankan gugur dan dilanjutkan pemeriksaan terdakwa,” ujar majelis hakim. Notaris atau Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT) Kota Medan, Sun Smith, SH duduk di kursi pesakitan karena diduga memasukkan keterangan palsu dalam akta otentik. Perbuatan terdakwa terjadi pada 27 Juni 2008 hingga 18 November 2008 di Jalan Asia Mega Mas No 515/548 D, Sukaramai Medan. Di mana terdakwa turut serta memberikan keterangan palsu yang seolaholah keterangan itu benar. Terdakwa Sun Smith diminta membuat Akta No 165 diduga telah bersekongkol dengan Toni Wijaya untuk menempatkan Site Plan atas gambar lokasi tanah yang tidak identik dengan yang telah disepakati sebelumnya dihadapan Notaris Rosmidar, SH Sebagaimana, menjadi satu kesatuan dengan Akta No 138 pada Akta 165. Site Plan yang ditempatkan terdakwa Sun Smith pada Akta No 165 menimbulkan kerugian material dan immaterial pada pihak PT IRA. (h05)
Medan Metropolitan 10 Siaran TV Bahayakan Generasi Muda Mendatang MEDAN (Waspada): Kapoldasu Irjen Pol Badrodin Haiti menyatakan keprihatinannya karena saat ini banyak anak dibesarkan siaran televisi yang sama sekali tidak mendidik.
Kinerja Rahudman Dinilai Positif MEDAN (Waspada): Sebagai Penjabat Walikota Medan, Rahudman Harahap dinilai menunjukkan kinerja yang positif. Hal yang dinilai menonjol seperti perbaikan sarana jalan dan membebaskan Medan dari banjir. Karena itu berbagai sambutan positif disampaikan berbagai elemen masyarakat. Di antaranya LSM Aliansi Pembangunan Reformasi (Ampera) Sumut yang juga menilai positif kinerja Rahudman. ‘’Masyarakat Medan pasti bangga memiliki Walikota yang tahu persis persoalan yang dihadapi masyarakat,’’ ujar Direktur Ekskutif LSM Ampera Sumut Drs A. Nasution di Medan kemarin. Menurutnya mungkin ada sejumlah masyarakat yang tidak senang karena terjadinya penertiban pedagang kaki lima dan pasar pasar tradisional. Tetapi itu semua dilakukan untuk kepentingan orang banyak, maka selayaknya dan sepantasnya memperoleh dukungan masyarakat. ‘’Gebrakan yang dilakukan Penjabat Walikota Medan itu bertujuan memperlancar arus lalulintas dan membebaskan Medan dari banjir,’’ katanya. Karena itu, sambungnya, kalau untuk kebaikan maka masyarakat pantas mendukungnya. Dan kalau ada pihak pihak yang tidak mendukung program pembangunan Medan, itu wajarwajar saja asalkan bukan karena interest pribadi. Dia juga menegaskan Penjabat Walikota harus memaparkan visi misi pembangunan kota Medan lima tahun mendatang. Sehingga masyarakat tidak tertanya-tanya, apalagi Medan akan menuju metropolitan. Menurut Nasution, setiap tahun di berbagai sudut kota selalu terjadi banjir, tetapi banjir jalan kini sudah mulai berkurang sejak ditangani secara serius. ‘’Program seperti ini perlu dipaparkan kepada masyarakat sebab program yang bagus pasti didukung oleh masyarakat,’’ katanya. (m12)
Besok IPK Medan Gelar Sunat Massal MEDAN (Waspada): Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Ikatan Pemuda Karya (IPK) Kota Medan, Rabu (23/12) besok menggelar bakti sosial berupa sunat massal. Kegiatan ini merupakan rangkaian menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1431 H. “Selain itu, untuk menyambut perayaan Natal, 25 Desember, akan memberi bingkisan ke sejumlah panti asuhan umat nasrani di Medan,” kata Ketua DPD IPK Medan, Basirun, Senin (21/12). Kegiatan sosial ini dilakukan rutin setiap tahun, guna membantu warga kurang mampu. Gelaran sunat massal akan dilaksanakan di kantor DPD IPK Medan Jalan Burjamhal, dengan mengkhitan sekira 100 anak kurang mampu. “Saat bersamaan, dari kantor DPD kita ‘melepaskan’ bantuan ke panti asuhan umat nasrani,” kata Basirun didampingi sekretaris Zainal Abidin, dan ketua panitia Dedy Ahmad Wiryadi. Basirun berharap, kegiatan yang sudah menjadi agenda tahunan ini dapat ditingkatkan pada tahun-tahun mendatang. (m11)
“Kondisi itu sangat membahayakan sikap generasi muda bangsa pada masa mendatang,” kata Kapoldasu diwakili Kabid Humas Kombes Pol Baharuddin Jafar. Kapoldasu mengaku, akhirakhir ini sangat banyak dampak negatif terutama bagi anak akibat siaran televisi. “Beginilah keadaan generasi mendatang,” kata Kapoldasu pada pertemuan evaluasi dengar pendapat (EDP) Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Sumut dengan PT Cemerlang Televisi Indonesia di Hotel Asean Jalan Adam Malik Medan, Senin (21/12). Menurut Kapoldasu, munculnya pertikaian juga merupakan salah satu dampak akibat dari penyiaran yang tidak diawasi. Sebab, kebebasan di
Indonesia cenderung melebihi kebebasan negara maju seperti Amerika Serikat. Mengingat hal itu, lanjut Kapoldasu, EDP merupakan salah satu kebijakan untuk dapat memfilter berita-berita yang layak untuk atau tidak disiarkan, sehingga tidak ada kesan membatasi penyiaran. Sedang Rektor IAIN Sumut diwakili Pembantu Rektor (PR) IV Prof. Dr. H. Ramli Abdul Wahid, MA menyebutkan, Majelis Ulama Indonesia saat ini sangat gelisah menyusul banyaknya siaran televisi yang sudah cenderung membentur nilai-nilai, agama, moral, adat dan budaya. Menurut Ramli, secara umum jika dievaluasi siaran televisi saat ini negatif terutama bagi masa depan generasi muda.
Bahkan untuk itu sudah muncul gagasa elemen masyarakat agar mematikan televisi mulai pukul 18.00 hingga 22.00. Mengingat hal itu, Ramli meminta PT Cemerlang Televisi Indonesia tidak menyiarkan tayangan menarik bagi anakanak ketika sedang belajar produktif. Dia menyarankan isi siaran mengenai citra wanita harus berorientasi ke timur bukan ke barat. Bahkan Syaiful Anwar Tanjung dari Forkala Sumut mengingatkan PT Cemerlang Televisi Indonesia yang akan melakukan penyiaran, jangan sampai isi tayangan berbenturan dengan nilai-nilai adat dan budaya masyarakat di daerah ini.EDP dibuka langsung oleh Ketua KPID Sumut Abdul Haris Nasution.(m14)
Amerika Komit Terhadap Perjuangan Perempuan MEDAN (Waspada): Negara Amerika Serikat memberikan penghargaan yang tinggi kepada perempuan di negara itu yang turut memberikan kontribusi dalam banyak hal terkait kemajuan perempuan. Demikian kesimpulan dari diskusi menyemarakkan Hari Ibu yang jatuh pada 22 Desember yang digelar Badan Kerjasama Organisasi Wanita Sumatera Utara (BKOWSU) bersama Konsulat Amerika serta LSM Naya Kids, Senin (21/12), di Wisma Kartini Jalan Cikditiro Medan. Hadir Ketua BKOWSU Ny Zakaria Siregar bersama sekretaris Hj Risnawati Siregar, Ny Gatot Pudjo Nugroho, Ir Sitty Charani Miraza pngurus LSM Naya Kids, Dr Delyuzar dan moderator Rika Yoez. Menurut Michael R Rousek Deputy Consul Amerika di Medan bersama Rachma Jurinata, Amerika mencatat perempuan yang berkiprah di negara itu di antaranya, Molly Picther se-
orang perempuan yang ikut andil berjuang saat negara itu mengalami konflik. Ada pula Betsy Ross di tahun 1776 menjadi seorang yang menjahit bendera Amerika Serikat. Abigail Adams seorang perempuan penggagas perempuan ikut berpolitik. Sedangkan Pochantas menjadi perempuan sebagai penggagas perdamaian semacam duta besar di Amerika. Sacajawea, adalah perempuan yang mengusung para penjelajah di negeri itu sambil membawa bayinya. Pada abad 19, tokoh perempuan di Amerika juga tak kalah gesit, sambung Michael. Sebut saja Sojourner Truth seorang yang menentang perbudakan setelah dia dijual sebagai budak bersama ratusan domba. Perempuan ini melakukan pemberontakan dengan menggagas anti perbudakan di Amerika. Sedangkan tokoh perempuan di Indonesia, lanjutnya, seperti Fatmawati Soekarno,
Moeryati Seodibyo, Meutia Hatta, Miranda Gultom maupun Sri Mulyani dan Titik Puspa adalah sosok perempuan Indonesia yang berkiprah di bidang dan zamannya masing-masing. Sementara itu, Ny Gatot Pudjo Nugroho mengatakan, sosok perempuan Indonesia sangat banyak yang ikut serta dalam perjuangan maupun mempunyai pokok pikiran yang bisa memacu semangat juang atau inspirasi perempuan lainnya. Untuk itu, perlu didata dan dicatat kembali guna mengetahui secara dekat ketokohan mereka dan memberikan banyak manfaat. “Setiap generasi pasti punya seorang tokoh perempuan Indonesia seperti Cut Nyak Dhien maupun R.A.Kartini mempunyai andil untuk kemajuan bangsa ini. Larena itu kita juga pantas mengenangnya. Di era kini diharapkan ada lagi catatan serupa tentang tokoh perempuan yang ada,” katanya. (m36)
WASPADA
Selasa 22 Desember 2009
Waspada/Ist
BASUH KAKI IBU: Direktur Utama Trans Kreasindo Production, Didit Mahadi Kadar bersama keluarga diabadikan bersama ibunda tercinta, Omiaty Kadar di sela-sela Gerakan Membasuh Kaki Ibu, di Pelataran Parkir Millinium Plaza Medan, Minggu (20/12).
Ribuan Masyarakat Ikuti Gerakan Membasuh Kaki Ibu MEDAN (Waspada): Suasana di pelataran parkir Millenium Plaza, Minggu (20/12) pagi, sesak dan penuh haru dengan kehadiran seribuan ibu-ibu dan keluarganya. Rombongan keluarga yang membawa orangtua, terutama para ibu tersebut datang dalam rangka mengikuti Gerakan Membasuh Kaki Ibu dalam rangka memperingati Hari Ibu. Gerakan Membasuh Kaki Ibu diselenggarakan Madinah Syariah Supermarket bekerjasama dengan Trans Kreasindo Production. Walikota Medan, Drs Rahudman Harahap diwakili Kepala Dinas Pendidikan Kota Medan, Drs Hasan Basri, MM didampingi Pimpinan Madina Syariah Supermarket, Fendi Leong dan Direktur Utama Trans Kreasindo Production memberikan apresiasi yang cukup tinggi atas penyelenggaraan kegiatan dalam membangun moral bangsa ini. Menurut Hasan Basri, ibu merupakan sosok yang sangat penting dalam kehidupan kita semua. Karena dari seorang ibulah, manusia lahir, bisa bersekolah dan menjadi orang yang bertakwa dan berbakti kepada
bangsa ini. ‘’Jika tidak ada ibu yang melahirkan kita dan membimbing kita semasa kecil sampai dewasa sekarang ini, mustahil kita dapat menjadi orang-orang yang berguna bagi orang lain,’’ katanya. Gerakan Membasuh Kaki Ibu ini, lanjut Hasan Basri, menujukkan bahwa ibu adalah seorang yang mulia. Sosok seorang ibu tidak akan bisa dilupakan seorang anak sepanjang masa hidupnya. ’’Jadi janganlah kita lupa terhadap jasa, kebaikan dan perjuangan ibu kita dalam mendidik dan membesarkan kita sehingga menjadi orang yang berguna saat ini,’’ kata Hasan Basri. Di kesempatan itu, Didit Mahadi Kadar didampingi istri dan anaknya membasuh kaki ibunda tercinta, Omiaty Kadar. Para undangan yang membawa rombongan keluarganya juga bersamaan turut dalam keharuan saat membasuh kaki Ibu. ‘’Ini merupakan yang pertama kali saya lakukan untuk membasuh kaki ibu. Biasanya memang setiap tahun saat lebaran kami sekeluarga melakukan sungkeman (bersujud dan minta maaf). Tapi hari ini, saya rasa-
kan ada sesuatu yang luar biasa dalam hidup saya, dalam memuliakan ibu dengan membasuh kakinya,’’kata Didit dengan penuh haru. Gerakan Membasuh Kaki Ibu ini mendapat sambutan yang sangat baik dari seluruh lapisan masyarakat Sumatera Utara. Fendi Leong, selaku Pimpinan Madinah Syariah Supermarket pun mengucapkan terima kasih kepada para ibu dan keluarganya yang secara sukarela dan antusias untuk mengikuti sampai selesai acara tersebut. ‘’Ini merupakan kesempatan terbaik baik bagi keluarga yang telah membawa ibunya tercinta untuk dibasuh kakinya. Muliakanlah ibu kita, karena dialah yang telah melahirkan, mendidik dan membesarkan kita hingga menjadi orang yang berguna dan bisa berbuat yang terbaik saat ini,’’ kata Fendi Leong. Di kesempatan itu, Trans Kreasindo Production dan Madinah Syariah Supermarket juga memberikan apreasiasi berupakan paket bantuan sembako kepada para ibu yang telah ditinggalkan para suaminya. (m41)
Tekad Ibu Sukses Mendidik Buah Hati ‘’HARI ini tanggal 22 Desember diperingati sebagai Hari Ibu. Sosok ibu seringkali menjadi penentu atas keberhasilan anak mereka dalam banyak hal, bahkan kepada ibu tunggal yang harus memberikan dukungan penuh kepada anak-anaknya untuk meraih sukses. Seperti halnya perjuangan ibu Hj Holiah Harahap dan Mutiara, SPd. Perbincangan dengan dua perempuan ini membuktikan bahwa sesulit apapun menjadi seorang ibu semua rintangan akan mampu dilewati dengan usaha dan doa kepada Allah setiap saat’’.
Hj Holiah Harahap
Mengusung Tiga Putera Untuk Sukses HOLIAH Harahap, 64, yang memiliki tiga orang putera bernama Ongku Nauli Siregar, S.Sos, Dedi Armansyah Siregar, ST dan Andi Syahputera (mahasiswa kedokteran USU) ini tinggal di Jalan Seksama Medan. Profesinya selama 35 tahun adalah tenaga pengajar untuk siswa sekolah dasar, suaminya Muhammad Alimin Siregar telah meninggal dunia pada saat anak-anak mereka butuh perhatian penuh. “Merawat dan membesarkan anak laki-laki memerlukan kerja keras dan doa-doa khusus. Maklumlah dunia pergaulan dengan beragam tawaran yang menyenangkan dan berakibat pada kesengsaraan seperti narkoba selalu mengintai anak. Terutama anak lelaki yang sedang menanjak remaja. Saya melakukan berbagai antisipasi agar anak saya tidak terjerumus dalam pergaulan bebas apalagi sampai menjadi pengguna narkoba,” kata Holiah Sabtu lalu. Dia menyebutkan, dalam memberikan anak-anak perlu menciptakan pola asuh yang sesuai dengan karakter anak. Jika anak terlalu keras dan tabiatnya suka melawan atau lebih suka berbicara dengan teman sebaya daripada orang tuanya, strategi mendidiknya harus menerapkan pola pertemanan. Misalkan, anak suka keluyuran malam, orangtua harus memberikan pengawasan dengan cara mengikuti kemana anak pergi. Pengawasan seperti halnya seorang teman yang selalu ingin tahu apa yang dilakukan oleh teman seusianya. “Saya masih ingat bagaimana repotnya mengikuti anak lelaki saya agar dia tidak terjerumus dalam pergaulan yang salah. Saya bertindak sebagai teman sekaligus sahabat untuknya. Menjadi pendengar atas semua keluhannya dan memberikan jalan keluar jika dia ada masalah dalam banyak hal, terutama memberikan arahan dan bimbingan untuk keberhasilan sekolahnya. Saya menaruh banyak harapan padanya sebagai anak sulung, yang seharusnya menjadi contoh bagi adik-adiknya. Memang begitu sulit, tapi saya harus bersabar demi mewujudkan impian saya memiliki anak yang sukses di masa datang,” katanya. Holiah menambahkan, pola asuh berikutnya yang ditanamkan mendidik anak-anak adalah disiplin dan jangan suka keluar malam. Menurutnya, disiplin dalam berbagai hal adalah kunci pokok bagi seorang yang ingin sukses, misalkan disiplin dengan waktu dan memanfaatkannya dengan melakukan hal-hal yang bermanfaat terutama untuk belajar. Begitu juga dengan prinsip jangan keluyuran saat malam hari, sebab segala sesuatu yang buruk umumnya gampang terjadi saat malam hari. Itulah sebabnya, agama Islam menganjurkan agar setiap orang berbahagia menyambut malam hari dengan melakukan berbagai amalan didalamnya, terutama bermunajat kepada Allah untuk bermohon apa saja yang diinginkan dan Allah akan mengabulkan terutama bagi mereka yang shalat tahajjud.
“Karena itu selalu saya tekankan kepada anak-anak agar mereka sudah berada di rumah saat magrib. Kalau ingin ikut les tambahan pelajaran sekolah harus dipilih sore hari saja agar Magrib bisa di rumah. Sebagai anak lelaki, mereka harus belajar menjadi imam shalat, pendidikan menjadi imam bisa mereka mulai di rumah saat melakukan shalat berjamaah, saat Maghrib, Isya maupun Subuh,” ujarnya. Dikatakan, kesulitan yang paling dirasakan adalah bagaimana membagi keuangan untuk keperluan sekolah. Untuk itu, harus pandai memberikan arahan kepada anak agar mereka pandai memanfaatkan keuangan yang serba minim. Yang penting harus tetap sekolah agar cita-cita mereka tercapai. Misalnya, belum mampu membeli buku pelajaran sekolah, jangan pernah malu untuk meminjam buku teman dan mencatatnya di rumah. Atau baju seragam sekolah yang belum bisa diganti untuk tahun ajaran baru, harus rela memakai yang lama. Jika sekolah masih bisa ditempuh dengan jalan kaki, uang jajan wajib ditabung. “Semua itu harus diterangkan secara gamblang kepada anakanak. Awalnya mereka memang protes, tetapi setelah berukangkali saya jelaskan, akhirnya mereka paham dan secara perlahan menuruti semua saran yang saya berikan,” ujar istri almarhum Muhammad Alimin Siregar ini. Prinsip lain, lanjutnya, perempuan ini jangan pernah menyimpan amarah apalagi dendam kepada anak. Sistem memberikan maaf atas kesalahan anak dan mendoakan mereka setiap waktu perlu dilakukan oleh seorang ibu. Seringkali, sebut dia, tanpa sengaja seorang ibu menanamkan rasa dendam kepada anak jika mereka melakukan kesalahan. Misalnya, tidak menyiapkan sarapan anak saat mereka akan kesekolah karena anak tidak mau melakukan sesuatu yang diperintahkan oleh orang tua, atau tidak memberikan mereka jajan karena melanggar disiplin dan lain sebagainya. Pendidikan seperti ini justru membentuk anak-anak bersifat dendam terhadap orang lain. “Saya sering sedih sendiri kalau anak-anak tidak patuh pada perintah atau tidak mau mengerjakan apa yang saya anjurkan. Tetapi saya tetap memenuhi hak-hak yang harus mereka dapatkan sebagai anak. Jangan sedikitpun ada rasa dendam terhadap anak karena hal itu akan memberikan pendidikan yang salah kepada mereka. Saya sudah membuktikan bahwa pendidikan itu membuahkan hasil. Sebab, anak-anak selalu menyampaikan maaf setiapkali mereka melakukan salah. Bahkan sampai mencium telapak kaki saya jika mereka merasa kesalahannya cukup fatal,” tambahnya. Saat ini, sambung Holiah, rasa lega menjadi seorang ibu menjadi miliknya. Dua puteranya telah menyelesaikan program kuliah. Putera yang sulung menjadi PNS di Deliserdang dan yang kedua menjadi pengusaha. Sedangkan putera bungsunya akan selesai di Fakultas Kedokteran USU. Sedangkan dia sudah mulai menikmati masa pensiun dengan memperbanyak kegiatan pengajian dan ikut dalam berbagai program amal sosial bersama rekan sebayanya. “Insya allah saya mulai menuai hasil. Jerih payah selama bertahun-tahun mendidik anak laki-laki telah saya raih. Tentu saja dengan berusaha dan banyak berdoa, rezeki untuk anak akan disiapkan oleh Allah, jadi jangan takut gagal jika kita bersungguhsungguh,” kata Holiah mengakhiri bincang-bincangnya.
bagaimana menyelesaikan pendidik dua orang buah hatinya ini dengan sungguh hati agar mereka bisa mempunyai pendidikan melebihi jenjang pendidikan ibunya. “Saya begitu sedih ditinggal suami, apalagi saat ini anak-anak memerlukan perhatian ekstra terutama pendidikan mereka yang begitu banyak biaya. Tetapi saya tidak boleh putus asa, bagaimanapun saya harus percaya kepada ketentuan Allah, bahwa tidak akan diberikan sesuatu kepada kita jika kita tidak sanggup memikul bebannya,” kata Mutiara. Dia menambahkan, prinsip dalam mendidik anak seperti halnya yang utama adalah disiplin. Kedisiplinan terutama menggunakan waktu untuk hal-hal yang bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari. Jangan pernah ada waktu yang sia-sia untuk pekerjaan yang tidak sesuai, apalagi memberikan dampak buruk bagi diri sendiri. Kemudian memberikan motivasi kepada anak. Mereka, boleh saja mempunyai harapan dan impian untuk mendapatkan sesuatu, jika saya pikir mereka pantas mendapatkanya maka saya akan memberikan dukungan penuh dan mencari solusi jika ada kendala. “Prinsip lain, saya tidak akan memaksa kehendak karena bagi saya, anak kita tidak boleh dikuasai sepenuhnya. Mereka akan hidup dengan waktu yang berbeda dengan kita. Karena itu, mereka perlu persiapan khusus. Misalnya, pelajaran les privatnya ditambah, terutama kemajuan teknologi.Dalam hal ini, saya harus siapkan finansial untuk mereka agar bisa ikut belajar teknologi informasi. Demikian juga pergaualan, kalau dahulu saya hanya kenal teman sekelas atau tetangga dekat rumah, saat ini anak-anak sudah lebih banyak temannya karena punya telepon genggam dan pandai cari teman di face book. Saya harus mengantisipasi dengan mengajarkan agar mereka tetap pandai memilih mana teman yang enar dan mana yang harus ditinggalkan,” ujarnya. Mutiara mengakui, beratnya menjadi ibu tunggal bukan hanya keinginan untuk membesarkan dan mensukseskan anak lewat jalur pendidikan. Persoalan ekonomi dan biaya hidup yang terus melambung secara otomatis menguras keuangan yang didapatkan hanya seorang diri. Karenanya, papar Mutiara, sekali lagi, dia harus pandai mengelola keuangan rumah tangga dengan menggunakan pos-pos keuangan ditempat yang benar. “Saya mengajarkan kepada anak untuk hidup hemat. Tidak berbelanja jika bukan kebutuhan pokok. Penggunaan telepon genggam termasuk biaya pulsa untuk mereka harus ditekan serendah mungkin. Menyisihkan sedikit uang saku untuk amal kebajikan atau mengeluarkan sedekah bagi fakir miskin. Jika tidak bisa seminggu sekali, sebulan sekali atau setahun sekali saat Ramadhan maupun Idul Fitri. Bagaimanapun sulitnya hidup, memperhatikan orang lain adalah suatu kewajiban yang tidak boleh diabaikan. Apalagi agama mengajarkan dalam harta kita harus dikeluarkan hak orang lain, agar apa yang kita dapatkan semakin mendapatkan berkah didunia dan akhirat,” jelas ibu dari Muliyansyah Harahap dan Wahyuni Harahap.
Mutiara, SPd
Berharap Dua Anaknya Sekolah Tinggi MENJADI ibu tunggal terasa begitu berat bagi Mutiara SPd. Tetapi dia bertekad tidak akan pernah berhenti berjuang untuk mewujudkan impiannya menjadikan dua anaknya mengecap pendidikan serendahnya S-2. “ Saya sebagai ibu yang bergelar S-1, tentu ingin mereka S2,” katanya Sabtu lalu saat diminta pendapatnya bagaimana ibu tunggal harus mendidik anak agar menjadi orang sukses. Mahalnya biaya pendidikan saat ini secara otomatis membendung banyak keinginan Mutiara untuk berbelanja atau meneruskan kuliahnya. Apalagi tekadnya yang utama adalah
Mutiara SPd bersama putrinya
Hj. Bahriah Ritonga beserta keluarga.
Hj Bahriah Ritonga
Pantang Menyerah Prinsip yang ditanamkan perempuan berprofesi sebagai bidan ini kepada empat orang buah hatinya adalah pantang menyerah. Tidak punya ayah, kata dia, bukan berarti anak-anak harus putus sekolah. Tetapi mereka harus maju dan membuktikan bahwa kekuatan dan kemauan adalah kunci utama yang harus dibangun dalam diri. Karenanya, sebut ibu dari Evi Novita alumni ITB, Leli Rahayu alumni Pajajaran, M Haris alumni USU serta Delvan Zulfikar (masih sekolah) ini segala daya upaya dia lakukan guna memberi kesempatan agar anak-anaknya sukses. “Sulit sekali menjadi ibu tunggal. Tapi saya harus percaya bahwa Allah selalu memberi kebaikan demi kebaikan jika kita juga berbuat baik. Saat anak saya yang pertama sekolah ke Bandung, sedangkan saya belum tahu sama sekali tentang kota itu, saya tetap yakin bahwa Allah akan memberi peluang dan kemudahan untuk anak saya. Alhamdulillah, anak saya selesai kuliahnya dan sudan pula lulus S-2 di Universitas Indonesia,” ujarnya. Bagaimana ia memberikan pendidikan kepada anak-anak untuk mengejar cita-citanya? “Tidak terlalu menekan tetapi harus disiplin. Hal utama yang saya sampaikan adalah, hidup harus punya ilmu jika ingin sukses. Uang yang berlimpah belum tentu membuat orang sukses jika tidak punya ilmu mengelolanya, tetapi orang yang punya ilmu pasti mendapatkan uang karena dia tau bagaimana cara mendapatkannya dengan benar. Prinsip itu saya terapkan terus menerus kepada anak-anak, apalagi saat itu kondisi ekonomi lumayan sulit. Sekalipun saya bekerja, tetapi kebutuhan sekolah dan rumah tangga terasa cukup berat,” ujarnya. Saat ini tiga orang anak ibu sudah sukses apa yang ibu rasakan? “Bahagia. Tetapi saya ingin semua ibu yang sedang mengantarkan anak-anaknya mengecap pendidikan agar tidak pernah putus asa dalam menyekolahkan anak-anak. Terasa sangat berat tetapi tetaplah yakin bahwa Allah akan selalu memberikan jalan keluar. Ibu adalah pendidik utama bagi anak. Lakukan yang terbaik dan jadilah contoh. Janganlah kita menganjurkan mereka belajar sementara kita nonton televisi. Mereka belajar ibu juga perlu belajar. Berikan pengawasan penuh dengan komunikasi paling tidak bertelepon kepada mereka. Atur jadwal pertemuan dengan semua anak-anak secara khusus, terutama mereka yang sedang sekolah di luar kota. Bahagia setelah mereka sukses adalah bagian terpanjang dari masa pengasuhan mereka menuju jenjang pernikahan. Sekarang saya masih merawat sibungsu di rumah,” papar Bahriah isteri almarhum Zulkarnain Tambunan ini. * Naskah dan foto : Anum Saskia
Medan Metropolitan
WASPADA
Selasa 22 Desember 2009
Pemko Tambah 78 Truk Sampah
Pembelajaran Sistem Digital Bagi Siswa MIN
MEDAN (Waspada): Pemko Medan akan menambah 78 truk pengangkut sampah pada awal tahun 2010. Hal itu bertujuan untuk menanggulangi keberadaan sampah yang selama ini terus menjadi dilema. Demikian dikatakan Pj Walikota Medan, Rahudman Harahap, dalam sambutannya pada acara jalan santai bersama warga Kecamatan Medan Johor, Sabtu (19/12). Dia memaparkan, saat ini persoalan sampah di Kota Medan belum dapat teratasi dengan baik, namun sedikit demi sedikit sudah mulai ada perubahan. Hal ini masih perlu ditingkatkan untuk menjadikan Kota Medan lebih bersih, nyaman dan asri. Kepada masyarakat Kota Medan, Rahudman berharap saling bekerjasama dan sama-sama bekerja menanggulangi sampah. Pemko sangat mengharapkan peran serta warga dalam mengatasi sampah, terutama dalam meletakkan sampah jangan sembarangan tempat. Selain daripada menata ulang tempat tong sampah, lanjutnya, Pemko juga akan berusaha menyediakan 1 unit truk sampah di masing-masing tingkat kelurahan yang direncanakan akan mulai awal tahun 2010. “Truk ini setiap saat mobile mengangkut sampah masyarakat.” Selain penambahan truk sampah, kata Rahudman, Pemko juga telah berupaya untuk menyediakan kereta sampah yang nantinya berfungsi mengangkut sampah dari masing-masing lingkungan. Sebelumnya, Camat Medan Johor Pulungan Harahap mengatakan, gerak jalan santai tersebut diikuti sebanyak 1000 orang yang seluruhnya warga Kec. Medan Johor. Pada event ini, juga diadakan lucky draw dengan berhadiah televisi dan berbagai macam lainnya. “Kita berharap dengan adanya jalan santai bersama pak Rahudman dapat meningkatkan semangat bagi masyarakat untuk meningkatkan kebersihan,” pungkasnya. (h10)
Masyarakat Tegal Sari Sambut Tahun Baru Islam
Jadwal Penerbangan Di Bandara Polonia No. Penerbangan Ke Flight
Pukul
Tiba Dari
Fliht
Pukul
GARUDA INDONESIA 1 Jakarta GA-181 2 Jakarta GA-183 3 Jakarta GA-185 4 Jakarta GA-187 5 Jakarta GA-189 6 Jakarta GA-191 7 Jakarta GA-193 8 Jakarta GA-147 9 Jakarta GA-195 10 Jakarta GA-146
06.25 09.05 10.55 12.25 13.45 15.45 17.10 18.10 19.10 14.45
Jakarta Jakarta Jakarta Jakarta Jakarta Jakarta Jakarta Jakarta Jakarta Jakarta
GA-180 GA-182 GA-184 GA-186 GA-148 GA-188 GA-190 GA-192 GA-196 GA-147
06.10 08.00 09:30 10.50 11.50 12.50 14.10 16.15 19.35 16.30
AIR ASIA 1 Kuala Lumpur 2 Kuala Lumpur 3 Kuala Lumpur 4 Kuala Lumpur 5 Penang 6 Jakarta 7 Jakarta 8 Jakarta
08.50 09.40 18.00 20.10 16.05 12.20 13.30 18.40
Kuala Lumpur Kuala Lumpur Kuala Lumpur Kuala Lumpur Penang Jakarta Jakarta Jakarta
AK-936 QZ-8055 AK-456 AK-938 QZ-8075 QZ-7496 QZ-7502 QZ-7504
08.25 11.55 17.40 19.40 18.05 19.15 13.05 15.40
MANDALA AIRLINES 1 Padang RI 089
17.20
Padang
RI-088
15.45
LION AIR 1 Jakarta 2 Jakarta 3 Jakarta 4 Jakarta 5 Jakarta 6 Jakarta 7 Jakarta 8 Jakarta 9 Jakarta 10 Jakarta 11 Jakarta 12 Batam/S.baya 13 Banda Aceh 14 Penang 15 Penang
06.30 09.00 10.00 11.00 12.00 13.45 15.35 17.05 18.35 21.15 22.25 12.55 19.35 09.10 12.30
Jakarta Jakarta Jakarta Jakarta Jakarta Jakarta Jakarta Jakarta Jakarta Jakarta Jakarta Batam/S.baya Banda Aceh Penang Penang
JT-380 JT-398 JT-394 JT-302 JT-398 JT-382 JT-384 JT-396 JT-306 JT-386 JT-308 JT-971 JT-397 JT- 8289 JT-8287
08.20 09.20 10.20 11.20 10.45 13.05 14.55 16.25 19.35 21.35 23.20 12.20 08.20 11.35 15.00
MALAYSIA 1 Kuala Lumpur MH-861 2 Kuala Lumpur MH-865
09.05 15.25
Kuala Lumpur MH-860 Kuala Lumpur MH-864
08.25 14.45
SILK AIR 1 Singapura 2 Singapura
MI-233 MI-237
08.40 20.35
Singapura Singapura
MI-232 MI-238
07.50 19.50
VALUAIR 1 Singapura (4,7) VF-582 2 Singapura (1,3,6) VF-584
08.30 20.45
Singapura (4.7) VF-581 Singapura (1,3,6) VF-583
07.50 20.00
BATAVIA AIR 1 Jakarta 2 Jakarta 3 Jakarta 4 Jakarta 5 Batam
7P-592 7P-598 7P-594 7P-596 7P-568
10.10 12.50 15.50 19.10 13.00
Jakarta Jakarta Jakarta Jakarta Batam
7P-591 7P-597 7P-593 7P-595 7P-567
09.35 12.15 15.15 18.25 11.05
SRIWIJAYA AIR 1 Jakarta 2 Jakarta 3 Jakarta 4 Batam 5 Pekanbaru 6 Banda Aceh 7 Penang 8 Padang
SJ-015 SJ-011 SJ-017 SJ-035 SJ-041 SJ-010 SJ-102 SJ-021
10.20 15.30 19.10 15.05 15.20 11.30 07.20 16.00
Jakarta Jakarta Jakarta Jakarta Pekanbaru Banda Aceh Penang Padang
SJ-010 SJ-016 SJ-014 SJ-034 SJ-140 SJ-140 SJ-103 SJ-020
11.50 18.35 20.15 14.30 15.25 14.20 09.35 14.45 (m32)
AK- 937 QZ- 8054 AK- 457 AK-939 QZ-8074 QZ-7497 QZ-7503 QZ-7505
JT- 381 JT- 397 JT- 301 JT- 395 JT- 303 JT- 399 JT- 383 JT- 385 JT- 387 JT- 305 JT-309 JT-972 JT-396 JT-8288 JT-8286
MEDAN (Waspada) : Palajar di Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Sei Agul Medan Denai. mulai melaksanakan pembelajaran sistem digital. Demikian disampaikan Kepala MIN Sei Agul Medan Denai, Muallim S.Ag, Sabtu (19/12), setelah diresmikannya program digital di sekolah tersebut, belum lama ini, yang dihadiri Kandepag Kota Medan Drs Abd Rahim, M.Hum bersama Dr. Hasratuddin M.Pd dari Unimed, Drs Khairuddin Tambuse M.Pd dari IAINSU. Dalam kesempatan itu, Kandepag Kota Medan menyerahkan piagam penghargaan kepada dua guru MIN yang berhasil meraih prestasi terbaik dalam melaksanakan tugas yakni, Drs. Mhd. Yusuf Arsyad sebagai juara pertama guru berprestasi tingkat Kota Medan serta Fauziah, SPdi sebagai juara pertama guru berprestasi di Medan dan juara III tingkat nasional 2008. Abd Rahim mengatakan, prestasi dan inovasi sekolah agama berbasis digital adalah sebuah prestasi yang patut dibanggakan, apalagi era digital saat ini. Karenanya, para guru diharapkan semakin serius dalam menindaklanjuti program ini dan me-manfaatkannya untuk keperluan pembelajaran dan mengerjakan tugas yang diemban untuk kecerdasan siswa. “Dengan begitu, tidak akan ada lagi guru yang gagap teknologi karena pada umumnya siswa sudah punya kemampuan mengakses teknologi,” kata Rahim. Kepsek MIN Muallim SAg mengatakan, langkah pembelajaran digital ini sebagai titik awal mempercepat kemampuan pelajar agama melek teknologi disamping memanfaatkan kemajuan teknologi untuk keperluan pembelajaran. “Mudah-mudahan dengan sistem ini menjadi contoh bagi madrasah lain guna memiliki program digital,” katanya. (m36)
Radio Kardopa Adakan Perayaan Natal Waspada/Surya Efendi
MEDAN (Waspada): Keluarga besar Ikatan Keluarga Sepakat (IKS), Suka Duka, dan Sri Guna Kel. Tegal Sari II, Kec. Medan Area, menggelar acara menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1431 H di kediaman Ir. Jumhana Siagian, Jalan Bhakti Gg. Seto No.72 Medan, Jumat (18/12) malam. Ustadz Drs. H. Burhanuddin Parinduri dalam tausyiahnya, mengharapkan dengan peringatan 1 Muharram ini hendaknya jangan dijadikan seremonial saja, tapi lebih dari itu dapat membawa manfaat untuk meningkatkan taqwa kita kepada Allah SWT. “Shalat sebagai tiang agama adalah pembersih jiwa. Dan mengambil hikmahnya agar kita menyadari/mengingat akan kebesaran-Nya. Mengingat Allah dengan berzikir dan doa bukan hanya ketika usai shalat tapi setiap saat, waktu duduk maupun berbaring, merenung/mengingat kembali kejadian langit dan bumi yang kokoh tanpa ada tiang penyangga. Maka aqidah perlu ditegakkan dalam agama kita,” ujar Parinduri. Ada 4 bulan dari 12 bulan yang dimuliakan, antara lain Zulkaedah, Zulhijjah, Rajab, Syakban, Asyura, muharram agar agama Islam ditegakkan dalam kehidupan, ini tercantum dalam kitab Allah. “Sedangkan hari yang dimuliakan adalah Jumat. Membesarkan hari Jumat adalah haji bagi orang miskin.,” kata Perinduri mencontohkan ketika wukuf di Arafah, merupakan padang Mahsar yang kecil, untuk mengingat kita satu saat akan berkumpul di padang Mahsar. Maka kita perlu hijrah dalam arti positif dari yang baik menjadi lebih baik. Muharram diambil untuk tahun hijrahnya Nabi Muham-mad SAW dari kota Makkah ke Madinah. Kata Parinduri, di era modern globalisasi budaya Islam seperti mengaji nyaris tak terdengar lagi. Sungguh sangat menyedihkan para anak-anak generasi sudah berkurang membaca Al Quran tapi lebih mementingkan permainan play station atau nonton sinetron yang dinilai tidak mendidik. Tidak ada lagi sifat-sifat Makmuzah, anak-anak tak lagi bersikap santun terhadap orangtua. Ini satu petunjuk bahwa dunia semakin kotor. Ketua panitia Ir. Jumhana Siagian melaporkan, bahwa kegiatan religius ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat Tegal Sari II khususnya dalam upaya mempererat silaturrahim dan syiar Islam. Turut hadir para tokoh masyarakat, alim ulama, Ketua IKS Ir. M. Jamil. Pembacaan kitab suci Al Quran oleh Drs. Karimuddin. Usai acara dilakukan pemberian santunan kepada anak yatim dan kaum duafa disekitar Jalan Bromo Gg.Seto.(m25)
11
TIDAK TERAWAT: Kondisi bangunan bersejarah Titi Gantung semakin hari semakin kumuh dan kondisinya memprihatinkan. Selain bagian tiang dan aspal yang mulai keropos, pedagang buku bekas dan warung tuak masih berjualan di atas Titi Gantung tersebut. Foto diambil Minggu (20/12).
Harga Tiket Pesawat Naik MEDAN (Waspada) : Arus penumpang penerbangan mudik dari Jakarta tujuan Medan mulai ramai menjelang Natal dan Tahun Baru 2010, menyebabkan harga tiket melonjak dari biasanya selama ini. Begitupun untuk mengatasi lonjakan arus penumpang, jajaran penerbangan seperti Garuda Indonesia, Batavia Air dan Lion Air mengoperasikan armada-armada berbadan lebar jenis airbus 330 dan ER 900. Arus mudik dari Jakarta tujuan Medan menjelang Natal
sudah mulai bergerak, Senin (21/12). Rata-rata seat pesawat setiap penerbangan terisi semua. Menurut data penerbangan, meningkatnya arus penumpang sejak Minggu (20/ 12), kebetulan saja hari libur ditambah suasana Natal dan Tahun Baru 2010.
Seperti Garuda GA-180 mengangkut 135 penumpang, Air Asia QZ 7486 dan QZ 7492 masing-masing mengangkut 153 dan 140 penumpang. Lion Air JT-380 dan JT-300 masingmasing berpenumpang 195 dan 174. Sementara Batavia Air JP591 mengangkut 314 penumpang, Lion Air JT-200, mengangkut 213 penumpang dan Sriwijaya Air SJ-010 mengangkut 152 penumpang. Mentor Sianipar, 32, penumpang Batavia JP-319 me-
ngatakan, dia sudah hampir sebulan memesan tiket melalui internet. Tiket Jakarta-Medan yang dipesan lama dibayarnya Rp670 ribu. Padahal tiket tersebut sebelumnya harga rata-rata Rp475 ribu hingga Rp500 ribu. Sementara tiket yang sama Medan tujuan Jakarta untuk balik 7 Januari 2010 pukul 23:30, dia membeli Rp1,1 juta. “Sekarang lagi mahal tiket karena banyak pemesannya, kalau sudah lama memesan lebih murah,” ujar warga Jl. Sei Rokan Medan itu. (m32)
Sumber Energi Alternatif Perlu Dikembangkan MEDAN (Waspada): Indonesia memiliki banyak sumber pangan dan energi alternatif yang dimiliki bangsa ini belum dikelola dan dikembangkan. Pemenuhan kebutuhan sumber energi sendiri diharapkan jangan mengorbankan kebutuhan pangan bangsa. Hal tersebut dikatakan Direktris Sekolah Pascasarjana Universitas Sumatera Utara (SPs-USU), Prof. Dr. T. Chairunnisa, kepada wartawan, Rabu (16/12), berkaitan pelaksanaan Seminar Internasional “Agriculture for Food and Sustainable Energy” hasil kerjasama USU dengan Auburn University, Alabama (AS). Prof. Chairunnisa didampingi Ketua Panitia Pelaksana, Prof Dr Abdul Rahim Matondang mengatakan, seminar internasional tersebut merupakan implementasi kerjasama antara USU-Auburn University yang berlangsung selama dua hari dengan menghadirkan narasumber Dr. Edi Santosa
(IPB Bogor); Prof. Conner Bailey, PhD dan Prof. Glenn Wehtje, Ph.D (Auburn University Alabama); Prof. Dr. Ghizan Saleh (UPM Malaysia); dan Dr Hermawan Tjahyono (PPKS Medan). Seminar tersebut diikuti sekitar seratusan peneliti, dosen, pakar, dan mahasiswa itu juga menampilkan beberapa kertas kerja hasil penelitian mahasiswa SPs-USU. Menurut Chairunnisa, isu pangan dan energi ini merupakan isu hangat dan penting saat ini. Keduanya saling berkaitan, bukan hanya di dunia tapi juga di negeri ini. Indonesia sekarang bersiap-siap menghadapi krisis energi. Sumber energi fosil Indonesia diperkirakan cuma mampu bertahan hingga 2020. Pemenuhan kebutuhan pangan juga menjadi masalah utama. Tantangan itu makin mendesak diatasi karena sebagian produksi pangan justru dimanfaatkan sebagai sumber energi baru yang dikenal ramah lingkungan, seperti biofuel.
“Indonesia harus mampu memenuhi kebutuhan sumber energinya tanpa harus mengorbankan pemenuhan kebutuhan penyediaan pangan. Indonesia harus semampu mungkin menghindari pemenuhan sumber energi dengan memanfaatkan sumber pangan,” ungkap Chairunnisa. Dia menyebutkan, Indonesia harus bisa mengembangkan sumber energi baru dan ramah lingkungan tanpa mengorbankan pangan. Bangsa ini mampu untuk melakukan itu karena memiliki banyak sumber energi baru yang belum dikelola dan dimanfaatkan secara maksimal, seperti angin, surya, gelombang, dan sebagainya. Dampak kegagalan Conner Bailey dalam makalahnya “Decentralized Energy and A Democratized Economy: Planning for The Future” menyebutkan, kegagalan mengantisipasi dan mengarahkan pembangunan bioenergi dan
sumber energi alternatif lainnya akan berdampak pada pengolahan tanah yang tidak berkelanjutan, gangguan pasokan pangan, dan pengendalian energi secara global. Sekarang merupakan waktunya untuk mengedepankan sistem energi, ekonomi dan sosial berkelanjutan seiring dengan mulai masuk dan berkembangnya teknologi baru yang mendukung. Sementara itu, Ghizan Saleh dalam makalahnya banyak mengutarakan upaya penelitian dan pengembangan bioenergi di negaranya. Misalnya, penelitian dan pemanfaatan tanaman jarak pagar sebagai sumber energi terbarukan. Dia mengungkapkan, banyak tantangan yang dihadapi oleh industri bioenergi oleh Malaysia, di antaranya persaingan harga dengan produk sejenis yang bersumber tanaman lain, kualitas dan keberlanjutan produksi itu sendiri. (m41)
Dugaan Korupsi Di Taput, Humbahas
Poldasu Tunggu Petunjuk Jaksa MEDAN (Waspada): Penyidik Satuan III Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Direktorat Reskrim Poldasu masih menunggu petunjuk kejaksaan. Karena sejak Senin (14/12), berkas berita acara pemeriksaan (BAP) kasus dugaan korupsi Kabag Umum dan Perlengkapan Taput, sudah dilimpahkan. “Kita masih menunggu petunjuk jaksa, karena BAP kasus korupsi diTaput dan Humbahas sudah kita limpahkan Senin lalu,” kata Kabid Humas Poldasu Kombes Pol. Baharudin Dja-
far di Medan, Senin (21/12). Dia menjelaskan, Polda melimpahkan BAP kasus dugaan korupsi APBD Taput senilai Rp1,2 miliar dalam pengadaan pakaian dinas pegawai, guru dan pegawai administrasi, serta perlengkapannya. “Sekaligus BAP kasus dugaan korupsi pengadaan tiga unit traktor di Dinas Pertanian Humbahas.” Ditegaskannya, sampai saat ini tersangka Kabag Umum dan Perlengkapan Taput, JM dan Sekretaris Panitia Lelang RM, serta dua tersangka kasus duga-
an korupsi pengadaan tiga unit traktor yakni, Kadis Pertanian Humbahas BP dan Direktur Perusahaan Umum di Humbahas DS masih di tahan di sel serse Poldasu. Baharudin menerangkan, Kamis (10/12) lalu, pihaknya resmi menetapkan JM dan RM sebagai tersangka dugaan korupsi APBD senilai Rp1,2 M. Kesimpulan keterangan itu diperkuat dengan hasil audit BPKP Sumut menyebutkan, keduanya telah merugikan negara Rp584,939,193.
Kadis Pertanian Humbahas, BP dan Direktur Perusahaan Umum Humbahas DS, juga ditahan karena terindikasi mark up pengadaan tiga traktor. Sementara 9 saksi telah diperiksa. Keduanya ditenggarai korupsi APBD 2008 dengan nilai Rp2,1 M. Peristiwa itu terjadi 9 April 2007. Polisi telah menyita barang bukti berbagai dokumen berkaitan tindak pidana korupsi, di antaranya surat perjanjian kontrak, surat anggaran dana, kuitansi pembelian dan uang tunai Rp40 juta.(m11)
MEDAN (Waspada): Radio Kardopa grup bersama fansnya mengadakan acara perayaan Natal bersama di aula studionya Jalan Iskandar Muda Medan, Sabtu (19/12) sore. “Perayaan Natal digelar setiap tahun diharap lebih meningkat-kan sekaligus memperkuat keimanan,” kata Pimpinan Kardopa Grup, Tiorida Simanjuntak, dalam sambutannya di Perayaan Natal juga dihadiri anak-anak panti asuhan tuna netra Karya Murni, Jalan Karya Wisata, Medan. Dikatakannya, Natal tahun ini mengambil tema Akhirnya, Hendaklah Kamu Kuat di Dalam Tuhan, di Dalam Kekuatan Kuasanya (Efesus 6:10) serta Sub tema Dengan Semangat Natal Kita Tingkatkan Keimanan Kita dengan Bersyukur dan Bertanggungjawab dalam Pengabdian kepada Tuhan. Menurut Tiorida, meningkatkan keimanan sangat penting, sebab semakin banyak orang telah melupakan Tuhan, misalnya berputus asa dengan melakukan bunuh diri. Hal itu, menunjukkan semakin banyak umat yang imannya menipis. Diakuinya, sebagai umat manusia kita tidak akan mungkin terlepas dari kesalahan. Namun, jangan sampai melupakan Tuhan. “Mari kita menguatkan diri dengan roh atas kuasa Tuhan,” pintanya. Hadirnya anak panti asuhan, merupakan salah satu bukti saling berbagi kepada umat manusia. Di akhir acara, diserahkan bingkisan Natal kepada anak panti asuhan.“Semoga bingkisan diberikan bisa menggembirakan anak-anak dalam menyambut Natal tahun ini,” kata Tiorida. Sementara khotbah Natal disampai-kan Pendeta Manombang Nainggolan, BA.(rel/m09)
Tarif Murah PDAMTirtanadi Akan Ditinjau Ulang MEDAN (Waspada): Direktur Keuangan PDAM Tirtanadi Mangindang Ritonga mengatakan, tarif murah tidak selamanya menguntungkan pihak PDAM Tirtanadi karena besarnya biaya operasional dan mahalnya bahan baku menyulitkan pihak perusahaan mengantisipasi berbagai keluhan dan kebutuhan masyarakat pelanggan. Hal itu diungkapkannya dalam sambutan mewakili direktur utama perusahaan daerah Pemprovsu tersebut, Sjahril Effendi Pasaribu, pada acara perayaan Natal Oikumene Keluarga Besar PDAM Tirtanadi di Convention Hall Hotel Danau Toba Medan, Sabtu (19/12) Ritonga berbicara usai rangkaian acara kebaktian yang menghadirkan Pastor Markus Purba dan Pdt Firman Ginting, S.Th, mengajak jamaah dari karyawan/i PDAM Tirtanadi pusat dan cabang agar menjadikan Natal itu sebagai perbaikan sikap dan kinerja dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan meraih keuntungan perusahaan yang lebih besar. Tahun 2009, kata Ritonga, hendaknya menjadi runungan bagi semua kita untuk introspeksi diri tentang keberhasilan ataupun kegagalan agar tahun 2010 yang sudah diambang pintu bisa dijalani untuk mencapai sasaran yang lebih tinggi lagi. Pada tahun 2010, Ritonga mengaku akan kembali meninjau tarif murah itu guna menyehatkan perusahaan itu dan sekaligus sebagai upaya penyelamatan dari kerugiaan. Sementaran Nelson Parapat, Dewan Pengawas PDAM Tirtanadi dalam pesan Natal mengingatkan semua pribadi yang mengabdikan diri di perusahaan air minum itu agar lebih mampu mendisiplinkan diri dalam memulai dan menyelesaikan pekerjaan, terutama dalam mengantisipasi keluhan masyarakat pelanggan.(m23)
Polisi Buron Pembunuh Pekerja Kafe MEDAN (Waspada): Polsekta Medan Baru telah mengetahui identitas pelaku pembunuhan terhadap Sri Latifah alias Mak Tifa, 38, warga Jalan Cinta Karya Gang Sawah, yang ditemukan tewas di belakang kamar mandi milik salah seorang warga di Gang Mahkamah Medan Polonia, Minggu (20/12) lalu sekira pukul 10.00 WIB. “Dari hasil pemeriksaan dan pengakuan saksi-saksi untuk mendalami motifnya, kita temukan tersangka dengan inisial Rh, dan kini masih diburon,” jelas Kapolsekta Medan Baru, AKP M Adenan AS ketika dikonfirmasi, Senin (21/12). Tersangka Rh merupakan teman dekat korban dan kini menghilang setelah Sri Latifah ditemukan tewas terbunuh. Secara bersamaan, kata Kapolsekta, pihaknya juga masih memintai keterangan sejumlah saksi untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut. “Tapi kita masih terus mintai keterangan dari sejumlah saksi guna membantu penyelidikan,” ujar Adenan sembari menambahkan pihaknya juga masih menunggu hasil otopsi dari Rumah Sakit Pirngadi Medan. Mayat Sri Latifah, pekerja di salah satu kafe, pertama kali ditemukan Bimo, 7, yang saat itu tengah bermain layang-layang bersama temannya. Saat itu Bimo memanjat dinding salah satu rumah. Dari atas rumah tersebut, dia melihat sesosok tubuh mengenakan kaos merah bercelana jins biru terbujur di antara pelepah pisang dibelakang kamar mandi rumah milik Marzuki. Penemuan mayat itu kemudian disampaikannya kepada warga dan selanjutnya dilaporkan ke Polsekta Medan Baru.(cat)
600 Muallaf Akan Hadiri Pengajian Akbar
BandarTogel Divonis 5 Bulan
MEDAN (Waspada): Sebanyak 600 rumah tangga di Sumut yang baru memeluk agama Islam yang sebelumnya memeluk agama lain (muallaf-red) akan hadir di Masjid Agung Jalan P. Diponegoro Medan pada acara Pengajian Akbar Muallaf se Provinsi Sumut dan Memperingati Tahun Baru Islam 1431 Hijriyah, Minggu (27/12). “Di sini saya pesan, agar seluruh muallaf dan umat muslim di Sumut diharapkan hadir pada acara tersebut yang berlangsung hari Minggu (27/ 12) ini, sebagai penceramah hadir ustadz Syamsul Arifin
MEDAN (Waspada): Bandar judi toto gelap (togel) Tan Atju alias Acu divonis 5 bulan di Pengadilan Negeri Medan, Senin (21/12). Vonis majelis hakim diketuai Julinawati Harahap lebih rendah 5 bulan dari tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU) P. Tumanggor yang pada sidang sebelumnya meminta agar terpidana dihukum 10 bulan. Julinawati menyatakan terpidana terbukti bersalah sebagaimana diatur dan diancam pasal 303 ayat 1 ke 1 KHUPidana. Usai sidang saat dikonfirmasi wartawan atas putusan itu, Julinawati mengatakan JPU tidak bisa membuktikan atas barang bukti yang dihadirkan di persidangan. Misalnya, tidak ada data dalam laptop yang dihadirkan di persidangan. Atas putusan itu, terpidana dan JPU menyatakan pikir-pikir. Pada sidang lain kasus serupa, Helen Collyn dituntut 2 tahun 6 bulan penjara oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) ade Hasibuan. Di hadapan majelis hakim yang diketuai Mayam Sebayang, JPU Ade Hasibuan menyatakan terdakwa terbukti bersalah melakukan tindakan melawan hukum sebagaimana diatur dalam pasal 303 ayat 2 KUHPidana. (h05)
Waspada/Mursal AI
Nababan,” kata Ketua Koordinator Muallaf Sumut Hj. Siti Khadijah Gultom (foto) bersama sekretaris Hj. Risnawati Harahap di Redaksi Waspada,
Senin (21/12). Menurut Siti, sampai saat ini belum ada perhatian penuh dari umat Islam untuk mengurus muallaf di Sumut ini. “Saya mohon bantuan untuk pembinaan muallaf dan pelaksanaan pengajian akbar muallaf ini,” kata Siti yang juga muallaf bersama tujuh anaknya serta suaminya pada tahun 1983. Kepada Waspada Siti juga menceritakan, dirinya memeluk agama Islam karena membaca injil perjanjian lama yang menerangkan bahwa ada lagi nabi terakhir yang membawa agama yang sempurna.
“Atas dasar itulah saya masuk Islam, karena Islam agama yang terakhir dan sempurna,” ujarnya seraya menambahkan naik haji atas undangan Raja Fahd pada tahun 2006. Dia juga mengaku berhasil mengajak 30 rumah tangga dari kecamatan Medan Tuntungan untuk memeluk Islam, yang sebelumnya mempercayai animisme. “Sebelum di Medan ini saya berada di Jakarta mengurus muallaf di sana. Tapi dua tahun belakangan ini saya di Medan,” ujar warga Tembung ini. (cmai)
Opini
12
WASPADA Selasa 22 Desember 2009
Ekonomi2010TidakBegituOptimis Oleh Bachtiar Hassan Miraza (Bagian pertama dari dua tulisan)
S
TAJUK RENCANA
HormatiIbumu,Ibumu!
S
etiap tanggal 22 Desember bangsa Indonesia memperingati Hari Ibu. Peringatan Hari Ibu tahun 2009 ini sepertinya dilakukan secara sederhana, tidak terkoordinasi di jajaran pemerintahan apalagi di kalangan masyarakat (swasta). Sangat jauh beda dengan peringatan Hari Ibu tahun lalu, saat menjelang Pemilu dan Pilpres, semuanya sepertinya mengagung-agungkan, beretorika dan berempati serta berlomba memberi apresiasi tinggi untuk para Ibu untuk memikat para pemilih wanita khususnya kaum ibu. Pertanyaannya: Sudahkah kita menghormati para ibu atau kaum wanita dengan memberi peluang seluas-luasnya buat mereka mengembangkan jadi diri dan kreativitasnya? Tidak hanya di dalam lingkungan keluarga, tetapi juga di masyarakat, termasuk mengembangkan karier ibu-ibunya sebagai wanita berprestasi? Jawabnya tentu ëíyaíí karena saat ini kemajuan kaum ibu/wanita dan peran sertanya cukup signifikan dalam berbagai bidang, terpulang dari kemampuan masing-masing dari kaum ibu itu dalam membagi waktu untuk keluarga maupun membagi waktu untuk bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. Kalau RA Kartini dinilai merupakan tokoh pembaruan kaum wanita dalam mengedepankan hak-hak kaum wanita agar setara dengan kaum pria khususnya dalam hak emansipasi di bidang pendidikan, maka perjuangan kaum ibu dalam kehidupan berbangsa dan bernegara sudah ada sebelum bangsa Indonesia berdiri (merdeka) pada 17 Agustus 1945. Sejarah bangsa Indonesia mencatat perjuangan luar biasa untuk peran kaum wanitanya, termasuk paran ibu-ibunya, seperti organisasi perempuan sendiri sudah ada sejak 1912, diilhami oleh perjuangan para pahlawan wanita abad ke-19 seperti M. Christina Tiahahu, Cut Nyaí Dien, Cut Mutiah, RA Kartini, Walanda Maramis, Dewi Sartika, Nyai Achmad Dahlan, Rangkayo Rasuna Said dan lain-lain yang namanya jarang terdengar. Di Indonesia peringatan Hari Ibu setiap 22 Desember dan ditetapkan sebagai perayaan nasional. Karena sudah terdata dan resmi semestinya peringatan Hari Ibu bisa dibuat lebih memasyarakat jika dikelola dengan baik dan profesional. Jadi, Intisari tidak sekadar peringatan berupa seremonial, di mana kaum ibu mengenakan sanggul dan Seharusnyalah sebagai kain kebaya, begitu pula anak-anaknya mengikuti lomba serupa yang cenderung anak kita berbakti kepada kurang memberi makna. Kalau melihat sejarah Hari Ibu diawali ibu yang melahirkan. dari bertemunya para pejuang wanita yang Berikan apresiasi tinggi mengadakan Kongres Perempuan IndonesiaI pada 22-25 Desember 1928 di Yogyakarta, kepadanya. pada sebuah gedung yang kemudian dikenal sebagai Mandalabhakti Wanitatama di Jalan Adisucipto. Pertemuan itu dihadiri sekitar 30 organisasi perempuan dari 12 kota di Jawa dan Sumatera. Hasil dari kongres tersebut salah satunya adalah membentuk Kongres Perempuan yang kini dikenal sebagai Kongres Wanita Indonesia (Kowani). Momentum berkumpulnya kaum wanita dan ibu-ibu itulah yang kemudian dijadikan dasar memperingati Hari Ibu oleh pemerintah. Kaum ibu/wanita mulai sadar perlunya bersatu dalam memajukan kaumnya di tengah dominasi kaum pria. Hemat kita, sebagai orang yang dilahirkan dari rahim wanita (ibu) kita sudah sepatutnya menghormati kaum ibu, ibu kita khususnya. Merekalah yang sudah mengandung, melahirkan, menyusui, mendidik hingga kita dewasa. Oleh karena itu, Rasululah SAW pun sangat marah kalau ada anak yang melawan pada orang tuanya. Mengatakan “ah” saja sudah berdosa, apalagi kalau si anak sampai melukai hati dan perasaannya atau fisiknya. Dosa tak terampun kalau sampai ada anak tega membunuh ibu kandungnya. Tak pelak lagi, ibu wajib dihormati, melebihi siapa pun juga yang bernama manusia di muka bumi ini. Berulang kali Nabi SAW menyerukan agar kita (umat manusia) menghormati ibu kita masing-masing lewat sejumlah hadits sahih. Sampai dua kali Rasulullah SAW menekankan agar anak (kita) menghormati ibu yang melahirkan, setelah ditanya kali ketiga baru Nabi SAW menjawab, hormati bapakmu. Justru itu, mari kita hormati kaum wanita, terlebih kaum ibu, ibu kita. Peran ibu sedemikian besar, tak mungkin kita membalas jasa-jasanya. Sudah seharusnyalah sebagai anak, kita harus berbakti kepada ibu. Sebesar apapun kesalahan yang dibuat ibu hendaknya kita memaafkannya. Hormati ibumu, ibumu..! Memang tidak sedikit pula ibu-ibu yang tidak menyadari kodratnya sebagai wanita agung. Bahkan, karena rasa malu yang begitu besar ada ibu yang sengaja membunuh bayi hasil hubungan gelapnya. Namun begitu, kesalahan yang dibuat sebagian kecil ibu sadis itu jangan sampai menutupi jasa-jasa ibu kita. Seperti pepatah mengatakan, “kasih ibu sepanjang jalan, kasih anak sepanjang galah”. Ibu rela tidak makan asal anaknya tidak lapar, ibu ikhlas bekerja banting tulang asalkan anaknya bisa sekolah, menjadi anak terpelajar, dan tidak mengharapkan balasan meskipun si anak sudah dewasa menjadi pejabat. Saatnya kita meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap keluhuran kodrat, harkat, martabat, kedudukan dan peran kaum perempuan, khususnya para ibu Indonesia. Selamat Hari Ibu 2009.+
Hubungi kami KANTOR PUSAT Jalan Letjen Suprapto/Brigjen Katamso No. 1 Medan 20151 Tel: (061) 4150858, Faks Redaksi: (061) 4510025, Faks Tata Usaha: (061) 4531010. E-mail Redaksi: redaksiwaspada@gmail.com KANTOR PERWAKILAN � Bumi Warta Jaya Jalan Kebon Sirih Timur Dalam No. 3 Jakarta 10340 Tel: (021) 31922216, Faks: (021) 3140817. � Jalan Ratu Syafiatuddin No. 21 C Banda Aceh 23122 Tel & Faks: (0651) 22385 � Jalan Iskandar Muda No. 65 Lhokseumawe Tel: (0645) 42109 � Jalan Sutami No. 30 Kisaran. Tel: (0623) 41412
Penerbit: PT Penerbitan Harian Waspada Komisaris Utama: Tribuana Said Direktur Utama: dr. Hj. Rayati Syafrin, MBA, MM SIUPP: 065/SK/MENPEN/SIUPP/A.7/198 tanggal 25 Februari 1988 Anggota SPS No. 13/1947/02/A/2002 Percetakan: PT Prakarsa Abadi Press Jalan Letjen Suprapto/Brigjen Katamso No. 1 Medan 20151 Tel: (061) 6612681 Isi di luar tanggung jawab percetakan Harga iklan per mm kolom: BW Rp. 11.000,FC Rp. 30.000,Halaman depan BW Rp. 33.000,Halaman depan FC Rp. 90.000,Ukuran kolom: 40,5 mm
uatu perkiraan ekonomi pada akhir tahun untuk mendapatkan kecenderungan perkembangan pada tahun berikutnya sebenarnya kurang tepat. Ada dua alasan yang dipakai. Pertama antara kedua tahun tersebut, secara hakiki tidak ada batas mutlak sehingga kedua tahun tersebut sebenarnya merupakan satu kesatuan waktu. Yang membikin perbedaan itu adalah manusia sendiri, dengan membikin batas batas tahun. Kedua pada dasarnya kegiatan ekonomi itu juga bersatu dari satu tahun ke tahun berikutnya, tidak bisa dipisah. Bahkan setiap saat suatu perekonomian bisa sehat dan bisa sakit bergantung pada kondisi perekonomian yang berjalan, tanpa membedakan tahun yang berjalan. Namun bagi melihat neraca suatu perkembangan ekonomi agar dapat diukur kemajuan dan kemundurannya dari waktu ke waktu maka perlu dibikin suatu pengelompokan waktu. Dengan demikian kemajuan itu dapat diukur. Demikian juga dengan saat ini. Kita berada pada akhir 2009 yang ingin melihat kemungkinan kemajuan (ekspektasi) ekonomi 2010. Kondisi perekonomian 2009 memang mempengaruhi kondisi perekonomian 2010 dan untuk itu banyak ekonom yang membikin perkiraan. Sebagai suatu perkiraan tidaklah diperoleh suatu hasil mutlak apalagi gerak perekonomian itu berjalan / berubah setiap saat. Namun setidaknya dapat dilihat kecenderungan perkembangannya. Kecenderungan perkembangan ini biasanya dipakai oleh masyarakat / kelompok bisnis untuk melakukan kegiatannya pada tahun berikutnya. Perhitungan kecenderungan mempergunakan hukum hukum umum dalam perekonomian namun analisanya berdasarkan penilaian subjektif dari ekonom yang melakukannya. Jika demikian halnya timbul pertanyaan bagaimana kecenderungan perkembangan ekonomi Indonesia 2010 dibanding 2009? Untuk menjawabnya dipergunakan berbagai faktor keadaan yang terjadi atau hasil yang diperoleh pada 2009. Faktor ini cukup banyak
sehingga yang diambil hanya yang signifikan saja. Faktor tersebut bisa merupakan faktor pendukung dan bisa merupakan faktor penghambat, baik yang menyangkut pada sektor riil maupun sektor keuangan. Maupun juga faktor ekonomi dan faktor non ekonomi. Biasanya pembahasan dimulai dengan faktor penghambat baru disusul dengan faktor pendukung seperti uraian berikut. Suku bunga kredit tinggi Suku bunga kredit perbankan masih tinggi sekitar 13 - 14 persen per tahun. Ini dijadikan alasan mengapa pelemparan kredit terhitung rendah di Indonesia. Ini sungguh mempengaruhi perkembangan sektor riil. Selain adanya keinginan usaha perbankan untuk meraup untung besar, suku bunga kredit tinggi juga terjadi karena efisiensi belum berjalan baik pada usaha perbankan tersebut. Usaha perbankan yang berada pada kehidupan sistem ekonomi bebas, saling bersaing satu sama lainnya untuk memperbesar lingkup usahanya melalui penanaman kembali perolehan untung yang besar. Masuknya pemodal asing dalam usaha perbankan adalah sebuah pertanda begitu mudahnya meraih perolehan laba perbankan di Indonesia. Satu persatu pemodal asing mengambil alih bank bank lokal untuk beroperasi di Indonesia bukan di luar Indonesia. Pengawasan dan pengendalian pertumbuhan usaha perbankan di Indonesia secara nyata tidak mampu dilakukan oleh otoritas moneter dan ini mengancam keberadaan usaha perbankan Indonesia masa mendatang. Saat ini, setidaknya mereka (usaha perbankan) sudah memiliki satu tujuan untuk mengembangkan usahanya masing masing sehingga nasabah (penabung dan debitur) tidak bisa berbuat apa pun selain menuruti kebijakan usaha mereka yang menyangkut pada suku bunga. Mengutip perhitungan BPS bulan November lalu, tingkat inflasi tahun ini berkisar pada angka 3 - 4 persen. Sementara itu, di pasar suku bunga kredit berkisar antara 13 ñ 14 persen. Dengan demikian besarnya suku bunga kredit riil di Indonesia mencapai angka 10 persen. Suku bunga kredit riil merupakan besaran bunga kredit sebelum ditambah dengan besarnya ekspektasi tingkat inflasi. Ternyata suku bunga
kredit riil yang berjalan saat ini sangatlah tinggi. Dengan demikian jika seorang pengusaha mau melakukan peminjaman dan berinvestasi haruslah dengan mendapatkan laba yang besar. Pengusaha haruslah mendapatkan return/ penghasilan lebih besar dari suku bunga kredit riil ditambah biaya operasi dan premi risiko jika mau mendapatkan laba. Dalam kondisi ekonomi seperti saat ini untuk memperoleh return besar bukanlah pekerjaan enteng. Akibatnya hasrat pengusaha untuk mendapatkan kredit adalah rendah. Pertumbuhan kredit pun menjadi rendah pula. Hendaknya hal ini menjadi perhatian otoritas moneter dan dapat menertibkannya, dalam rangka menggerakkan sektor riil melalui peningkatan penyaluran kredit. Kesimpulan yang dapat diambil adalah bahwa suku bunga kredit riil di Indonesia adalah tinggi, yang menjadi salah satu alasan tertekannya penyaluran kredit dan perkembangan sektor riil. Pasokan listrik dan infrastruktur Hambatan berikutnya adalah masalah pasokan listrik. Pasokan listrik termasuk infrastruktur yang belum bisa terselesaikan sampai saat ini. Padahal kita menyadari pasokan listrik tidak bisa dipisahkan dengan operasional industri manufaktur. Ini yang merupakan salah satu keengganan investor untuk menanamkan modalnya atau memperluas usahanya di Indonesia. Banyak investor yang tidak yakin pasokan ini dapat diatasi dalam tahun 2010 jika pemerintah tidak berani melakukan investasi kelistrikan secara besar besaran. Mengatasi masalah listrik hanya dengan memperbaiki mesin yang dipakai selama ini tanpa menambah mesin / peralatan baru untuk menambah dayanya adalah tidak masuk diakal. Perkumpulan usaha kawasan industri sudah berulang kali mengeluh mengenai pasokan listrik. Pemerintah selalu mengimbau dan meminta agar kawasan ini bergegas memacu gerak industri manufaktur tetapi di lain pihak pasokan listrik tidak juga dapat diselesaikan. Ini suatu dilemma besar yang terjadi pada 2009 dan mungkin juga menjadi dilemma tahun depan. Jika rumah tangga konsumsi saja sudah mengeluh atas tersedianya pasokan listrik konon pula rumah tangga produksi. Semua keluhan maupun konflik yang terjadi menyangkut pada pasokan
listrik hendaknya jangan dianggap hal biasa oleh pemerintah jika Indonsia mau memacu perekonomiannya. Negara yang maju perekonomiannya adalah negara yang memiliki pasokan listrik yang cukup dan sebaliknya tak ada negara bisa menjadi maju jika pasokan listriknya adalah terbatas. Sama juga halnya dengan infrastuktur jalan dan jembatan serta pelabuhan yang belum terbangun dan terpelihara dengan baik sehingga sangat menghambat jalur masuk bahan baku ke kantong-kantong produksi dan penyaluran distribusi barang ke daerah daerah pemasaran. Oleh sebab itu penyempurnaan jaringan jalan dan jembatan harus menjadi sebuah tekad untuk dikembangkan sebelum perekonomian di pacu pertumbuhannya. Jeleknya jaringan jalan dan jembatan bisa menciptakan ketidak seimbangan tersedianya bahan baku antar kantong kantong produksi, yang membikin biaya produksi tinggi sehingga mengurangi daya saing barang yang dihasilkan. Demikian juga dengan penyaluran distribusi barang barang ke daerah pemasaran menjadi tidak lancar sehingga harga pada satu daerah tidak sama dengan daerah lain. Keadaan ini bisa mendorong kenaikan harga dan inflasi pada suatu daerah lebih tinggi dari daerah lainnya. Salah satu dampak dari keberadaan pasokan listrik dan infrastruktur dapat terlihat dari rendahnya tingkat utilitas industri manufaktur. Mereka bekerja di bawah potensi kemampuannya karena keterbatasan pasokan listrik dan infrastruktur dan rendahnya daya saing barang yang mereka hasilkan akibat dari keadaan yang berjalan tersebut. Mereka bekerja dalam keadaan yang tidak nyaman dan sangat mengganggu kesinambungan operasional usaha mereka. Hasrat mereka untuk melakukan ekspansi sama sekali lenyap sehingga sebagian besar daripada mereka berjalan ditempat. Kesimpulan yang dapat diambil adalah masalah pasokan listrik yang terbatas dan jeleknya infrastruktur jalan dan jembatan di Indonesia merupakan masalah fundamental dan merupakan salah satu sebab mengapa keinginan investor untuk berusaha di Indonesia adalah rendah.
Bersambung ke hal.12
Solidaritas Penuh Makna Oleh Aldwin Surya
P
asca kasus pidana Prita Mulyasari, kasus perdata pun disidangkan. Bagi saya, nama Prita menjadi sangat akrab. Pasalnya, nama Prita menjadi nama depan putri saya Pritta Astuti Suryaningtyas yang saat ini duduk di kelas XI SMA. Jadi kesamaan nama depan Prita dengan nama putri saya Pritta telah terbentuk jauh sebelum kasus surat elektronik Prita Mulyasari tentang pengalamannya dengan RS Omni Internasional Tangerang muncul. Akhir dari kasus perdata ini adalah reaksi spontan ditunjukkan sebagian warga saat menggalang koin sebagai tanda solidaritas atas kasus Prita Mulyasari yang harus membayar sebesar Rp 204 juta. Jumlah uang sebesar itu, nantinya diharapkan akan dibayar tunai dengan koin (uang logam) dari nilai Rp 200, Rp 500 dan Rp 1.000. Inilah wujud dari reaksi spontan warga yang boleh melihatnya dari banyak makna. Apakah ini putusan dengan pertimbangan keadilan atau sebaliknya? Bayangkan berapa ton berat koin yang akan terkumpul dan diserahkan kepada pihak yang tepat. Hebatnya, solidaritas mengumpulkan dana itu terus berkembang tanpa melihat batasan usia. Namun, lepas dari pertanyaan itu, banyak orang yang ikhlas membuka tabungan mereka masing-masing, menyisihkan koin dari tabungan itu dan menyerahkannya secara individu atau kolektif. Sebelumnya, banyak warga yang memberikan simpati atas kasus pidana Prita melalui facebook Beragam komentar dan pendapat bermuara pada dukungan bagi Prita, sehingga menarik perhatian dan terus dipantau oleh banyak warga di manca negara. Peka dan peduli Solidaritas spontan bukan hal asing bagi rakyat Indonesia. Semangat peduli kepada orang lain baik dalam suka dan duka, sejalan dengan semangat gotongroyong yang masih tumbuh subur. Semangat gotong-royong tidak tergerus meski di era modern kecenderungan individualistik semakin meningkat. Kepekaan dan kepedulian bahkan cenderung meningkat di kawasan perkotaan. Orang pun menyadari bahwa ia tidak dapat hidup sukses tanpa bantuan orang lain. Maka saat orang lain
mengalami kesusahan, sikap peka dan peduli muncul dalam bentuk reaksi positif. Lihat pada berbagai kasus bencana yang menimpa bangsa dan rakyat Indonesia. Beragam bantuan sebagai wujud dari solidaritas bagi sesama tetap berlangsung. Dalam keadaan lain, solidaritas atas ketidakadilan yang menimpa orang lain ditanggapi dengan cepat. Dukungan mengalir dari berbagai elemen masyarakat. Itu yang terjadi bagi Bibit-Chandra, pimpinan KPK (non aktif). Kasus perseteruan antara KPKPolri yang (dulu) dikenal sebagai cicakbuaya segera mendapat dukungan dari banyak elemen masyarakat. Simbol cicak-buaya pun dibuat berbagai ukuran dan dengan bahan berbeda. Simbolsimbol ini sengaja diarak setiap sidang kasus ini di pengadilan. Solidaritas spontan atas beragam kejadian yang berlangsung di Indonesia, secara nyata menjadi sinyal positif bagi sensitivitas individu dan kelompok. Sensitivitas ini juga menjadi indikasi bahwa sikap hidup îsiapa lu-siapa gueî yang menjadi salah satu ciri hidup warga kota besar tidaklah benar. Di dalam banyak kasus menunjukkan bahwa sikap peduli kepada sesama yang ditunjukkan oleh warga kota metropolitan semakin tinggi. Lihat ketika warga kota mempelopori menggalang solidaritas atas orang lain yang tertimpa musibah, mendapat perlakuan tidak adil, arogan dan cenderung semena-mena. Jadi, sikap peduli kepada sesama bukan hanya milik warga desa atau pinggiran kota. Sikap peduli kepada orang lain, membantu mereka keluar dari kesulitan justru semakin banyak ditunjukkan oleh warga kota metropolitan. Di sejumlah negara maju, sikap peduli kepada kesulitan orang lain sudah ditunjukkan oleh warganya melalui reaksi menggalang solidaritas spontan. Inilah sisi kehidupan yang menggembirakan. Orang-orang yang sudah mapan dalam kehidupannya, justru sangat tanggap kepada kesusahan orang lain. Sikap seperti inilah yang mestinya ditunjukkan oleh pemimpin nasional, aparat pemerintah dan warga kota besar di Indonesia. Bukan malah menunggu orang lain. Saat orang lain sudah bertindak bahkan hadir lebih cepat di lokasi (bencana), barulah sikap peduli ditunjukkan. Padahal saat orang lain mengalami
musibah dalam hidupnya, solidaritas spontan menjadi penting dan patut dilakukan secara cepat. Berkembang Syukurlah sensitivitas (kepekaan) warga kota besar di Indonesia semakin halus, berasal dari beragam kalangan dan bersifat spontan dalam merasakan kesusahan yang dialami orang lain. Wujud kepekaan itu ada yang merupakan perlawanan atas ketidak-puasan, ketidakadilan dan tindakan sewenangwenang. Boleh jadi, inilah pesan moral dari aksi koin peduli Prita. Wujud simpati tanpa pamrih mengalir dari berbagai kota. Mungkin, inilah hasil dari proses demokrasi dan reformasi di Indonesia. Warga semakin matang dalam menyikapi hal-hal yang notabene pada era sebelum reformasi (1998) relatif tabu dan tidak berani dilakukan secara terbuka. Kini di era reformasi yang masih terus bergulir, warga mendapat pembelajaran berarti yakni mengasah rasa kepeduliannya untuk orang lain. Jika dinilai tepat, warga semakin berani mengemukakan pendapat dan menggalang solidaritas spontan dari elemen masyarakat. Seperti terjadi pada aksi damai 9 Desember 2009 yang menyuarakan keinginan untuk melawan korupsi dalam berbagai bentuk. Solidaritas spontan untuk melawan korupsi semakin besar dan mulai menampakkan hasil. Salah satu contohnya adalah banyak dana yang tidak terserap dalam berbagai proyek pembangunan. Indikasi ini berarti bahwa banyak aparat pemerintah yang menjalankan tugasnya secara hati-hati dan tidak mau terjebak kepada praktik korupsi. Pasalnya, kini banyak pihak (lembaga, kelompok dan individu) yang memiliki data akurat dan dapat melaporkan penyimpangan penggunaan dana yang berindikasi korupsi. Kini, pelaporan atas data akurat dari lembaga, kelompok atau individu memiliki peluang yang sama untuk ditindak-lanjuti. Jika hasil verifikasi menunjukkan kebenaran, maka pelaporan itu akan naik peringkat untuk diberkas dan dilakukan penyidikan. Kepekaan dan kepedulian warga untuk merasakan penderitaan orang lain semakin terasah berkat peran media cetak dan elektronik yang secara rutin menginformasikan beragam peristiwa di dalam dan luar negeri. Kemudahan mendapatkan informasi melalui internet juga semakin membantu warga
dalam membentuk jaringan pertemanan sebagaimana dilakukan melalui facebook. Namun, cur-hat melalui media ini pula yang diintip pihak lain sebagai alasan ketidak-puasan sehingga menggiringnya sampai di pengadilan. Solidaritas publik yang dilakukan spontan tanpa melihat usia, etnik dan latar belakang sosial menjadi semakin berkembang di Indonesia. Sikap peka dan peduli tumbuh sejalan dengan beragam peristiwa yang dialami orang lain. Apalagi jika yang mengalami berasal dari warga kebanyakan dan memiliki keterbatasan. Kita pun prihatin sebab mereka harus menerima sanksi berat. Manakala pelaku yang terbukti terlibat, justru ‘dilindungi’ karena memiliki berbagai kekuatan. Sebaliknya, kita pun patut bangga saat melihat tayangan media elektronik yang mengemas acaranya untuk membantu orang lain. Lihat pada tayangan Bedah Rumah, Rezeki Nomplok, dan Tolong. Lihat juga sukarelawan dalam dan luar negeri yang bekerja ikhlas membantu orang yang mengalami bencana. Rasanya tidak adil jika kita berpangku tangan, sementara orang lain memer-lukan bantuan. Apa yang kita patut la-kukan adalah memberi bantuan dalam bentuk materi, tenaga, waktu, pikiran dan doa. Intinya, bukan kepada besaran bantuan itu, tapi kepada kepekaan dan kepedulian dari diri sendiri. Penulis adalah pemerhati perkotaan
SUDUT BATUAH * Presiden dinilai lambat pilih Gubernur BI - Mungkin prinsipnya biar lambat asal selamat * 67 persen pasien miskin kecewa layanan rumah sakit - Biasalah malas melayani orang miskin * Polemik internal DPRD rugikan masyarakat - Istilahnya orang makan nangka, awak kena getahnya
oel
D Wak
WASPADA
Dewan Redaksi: H. Prabudi Said, H. Teruna Jasa Said, H. Azwir Thahir, H. Sofyan Harahap, H. Akmal Ali Zaini, H. Muhammad Joni, Edward Thahir, M. Zeini Zen, Hendra DS. Redaktur Berita: H. Akmal Ali Zaini. Redaktur Kota: Edward Thahir. Redaktur Sumatera Utara: M. Zeini Zen. Redaktur Aceh: Rizaldi Anwar. Redaktur Luar Negeri: H. Muhammad Joni. Redaktur Nusantara & Features: Gito Agus Pramono. Redaktur Opini: H. Sofyan Harahap. Redaktur Ekonomi: Armin Rahmansyah Nasution. Redaktur Olahraga: Johnny Ramadhan Silalahi. Redaktur Minggu/Humas: Hendra DS, Redaktur Agama: H. Syarifuddin Elhayat. Asisten Redaktur: Rudi Faliskan (Berita) Zulkifli Harahap, Muhammad Thariq (Kota Medan), Feirizal Purba (Sumatera Utara), T. Donny Paridi (Aceh), Syafriwani Harahap (Luar Negeri), Setia Budi Siregar (Olahraga), Hj. Hoyriah Siregar (Ekonomi), T. Junaidi (Hiburan), Hj. Erma Sujianti Tarigan (Agama), Hj. Neneng Khairiah Zein (Remaja), Austin Antariksa (Kreasi), Armansyah Thahir (Otomotif), Anum Purba (Wanita), Hj. Ayu Kesumaningtyas (Kesehatan), Denny Adil (Pelangi). Sekretaris Redaksi: Hj. Hartati Zein. Iklan: Hj. Hilda Mulina, Rumondang Siagian (Medan), Lulu (Jakarta). Pemasaran: Andi L. Said (Medan), H. Subagio PN (Sumut), S. Manik (NAD). Wartawan Kota Medan (Umum): H. Erwan Effendi, Muhammad Thariq, Zulkifli Harahap, David Swayana, Amir Syarifuddin, Ismanto Ismail, Rudi Arman, Feirizal Purba, Zulkifli Darwis, H. Abdullah Dadeh, H. Suyono, Ayu Kesumaningtyas, M. Ferdinan Sembiring, M. Edison Ginting, Surya Effendi, Anum Purba, Sahrizal, Sulaiman Hamzah, Sugiarto, Hasanul Hidayat, Aidi Yursal, Rustam Effendi. Wartawan Kota Medan (bidang khusus): H. Syahputra MS, Setia Budi Siregar, Austin Antariksa, Dedi Riono (Olahraga), Muhammad Faisal, Hang Tuah Jasa Said (Foto), Armansyah Thahir (Otomotif), Dedi Sahputra (Penugasan Khusus). Dedek Juliadi, Zulfan Efendi, Tetty Rosiana, Handaya Wirayuga (Koran Masuk Sekolah/KMS). Wartawan Jakarta: Hermanto, H. Ramadhan Usman, Hasriwal AS, Nurhilal, Edi Supardi Emon, Agus Sumariyadi, Dian W, Aji K. Wartawan Sumatera Utara: H. Riswan Rika, Nazelian Tanjung (Binjai), H.M. Husni Siregar, Hotma Darwis Pasaribu (Deli Serdang), Eddi Gultom (Serdang Bedagai), H. Ibnu Kasir, Abdul Hakim (Stabat), Chairil Rusli, Asri Rais (Pangkalan Brandan), Dickson Pelawi (Berastagi), Muhammad Idris, Abdul Khalik (Tebing Tinggi), Mulia Siregar, Edoard Sinaga (Pematang Siantar), Ali Bey, Hasuna Damanik, Balas Sirait (Simalungun), Helmy Hasibuan, Agus Diansyah Hasibuan, Sahril, Iwan Hasibuan (Batubara), H. Abu Bakar Nasution, Nurkarim Nehe, Bustami Chie Pit (Asahan), Rahmad Fansur Siregar (Tanjung Balai), Indra Muheri Simatupang (Aek Kanopan), H. Nazran Nazier, Armansyah Abdi, Neirul Nizam, Budi Surya Hasibuan (Rantau Prapat), Hasanuddin (Kota Pinang) Edison Samosir (Pangururan), Jimmy Sitinjak (Balige), Natar Manalu (Sidikalang), Arlius Tumanggor (Pakpak Bharat)Parlindungan Hutasoit, Marolop Panggabean (Tarutung), Zulfan Nasution, Alam Satriwal Tanjung (Sibolga/Tapanuli Tengah), H. Syarifuddin Nasution, Mohot Lubis, Sukri Falah Harahap, Balyan Kadir Nasution (Padang Sidimpuan), Idaham Butarbutar (Gunung Tua), Iskandar Hasibuan, Munir Lubis (Panyabungan), Bothaniman Jaya Telaumbanua (Gunung Sitoli). Wartawan Aceh: H. Adnan NS, Aldin Nainggolan, Muhammad Zairin, Munawardi Ismail, Zafrullah, T. Mansursyah, T. Ardiansyah (Banda Aceh), Iskandarsyah (Aceh Besar), Maimun (Lhoksukon) Bustami Saleh, M. Jakfar Ahmad, Jamali Sulaiman, Arafat Nur, M. Nasir Age, Fakhrurazi Araly, Zainal Abidin (Lhokseumawe), Muhammad Hanafiah (Kuala Simpang), H. Syahrul Karim, H. Ibnu Sa’dan, Agusni AH, H. Samsuar (Langsa), Amiruddin (Idi), HAR Djuli, Zainuddin Abdullah (Bireuen), Bahtiar Gayo (Takengon), Muhammad Riza, H. Rusli Ismail (Sigli), T. Zakaria Al-Bahri (Sabang), Khairul Boang Manalu (Subulussalam), Rusli Idham (Meulaboh), Jaka Rasyid (Blang Pidie), Zamzamy Surya (Tapak Tuan), Ali Amran, Mahadi Pinem (Kutacane), Bustanuddin , Wintoni (Blangkejeren), Khairul Akhyar (Bener Meriah), Tarmizi Ripan, Mansurdin (Singkil), Rahmad (Sinabang).
� Semua wartawan Waspada dilengkapi dengan kartu pers. Jangan layani dan segera laporkan ke pihak berwajib atau ke Sekretaris Redaksi bila ada oknum yang mengaku wartawan Waspada tetapi tidak bisa menunjukkan kartu pers yang sah, ditandatangani Pemimpin Redaksi �
WASPADA Selasa 22 Desember 2009
Masyarakat Bertanya KPIDSU Menjawab Pengantar: Komisi Penyiaran Indonesia Daerah Sumatera Utara (KPIDSU) merupakan lembaga negara independen yang dibentuk melalui UU No 32/2002 tentang Penyiaran, dengan tujuan untuk mengatur segala hal mengenai penyiaran di Indonesia. KPIDSU berfungsi sebagai lembaga perwujudan pertisipasi masyarakat dalam penyiaran, menampung aspirasi dan menjembatani kepentingan masyarakat akan isi penyiaran di Indonesia (Radio dan TV— baik swasta, publik, komunitas, maupun berlangganan). Untuk itu, KPIDSU bekerjasama dengan Waspada membuka rubrik tanya-jawab guna menampung aspirasi, keluhan, saran dari masyarakat mengenai apa saja tentang penyiaran radio dan televisi. Pertanyaan Anda dapat dikirim melalui surat dengan mencantumkan kupon (MBKM) dan fotokopi identitas diri yang masih berlaku ke alamat: Harian Waspada Jl. Brigjen Katamso 1 Medan 2015. 2. Sekretariat KPIDSU Jl. Adinegoro 7 Medan 20235, Telp. (62-61) 4520924 (sentral). Fax. (62-61) 4520962. Email: Info@kpid-sumutprov.go.id dan ukmedan@yahoo.com serta Website: kpid-sumutprov.go.id (T) : Kami mohon bantuan KPID, radio komunitas Pujakesuma FM 107,8 MHz dan radio komunitas Kristiani FM 107,7 MHz menggunakan power melebihi ketentuan perundang-undangan yang berlaku yakni 50 Watt. Kami memprediksi mereka menggunakan daya hingga 1000 watt sehingga siaran kedua radio komunitas tersebut mengganggu beberapa radio komunitas di Kabupaten Deli Serdang, Serdang Bedagai dan Langkat. (Dari 081361309xxx) (J) : Terima kasih atas informasinya. Perlu kami jelaskan bahwa kedua radio yang Anda sampaikan hingga saat ini masih belum memiliki izin untuk bersiaran dari Menteri Komunikasi dan Informasi (Kominfo). Khusus untuk radio komunitas Pujakesuma, berdasarkan hasil Forum Rapat Bersama di Bali, radio tersebut masih dalam proses perizinan. Oleh Dirjen Postel Kominfo, radio komunitas Pujakesuma yang beralamat Jalan Cempaka Medan tidak diperkenankan untuk bersiaran di Medan karena frekwensi untuk radio komunitas sudah tidak ada lagi. Radio Pujakesuma disarankan untuk mencari lokasi lain selain di Kota Medan. Sedangkan radio komunitas Kristiani hingga saat ini belum ada mengajukan izin ke KPID. Oleh sebab itu, informasi dari Anda sangat bermanfaat untuk kami sampaikan kepada yang pengelola kedua radio tersebut. Di samping itu, KPID nantinya akan menyampaikan permasalahan ini ke Balai Monitoring (Balmon) Medan untuk segera dilakukan tindakan sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku. (T) : Saya sungguh prihatin dengan berita infotainment di televisi, khususnya terkait peristiwa yang dialami oleh artis Luna Maya. Menurut saya apa yang dilakukan oleh wartawan infotainment itu berlebihan karena terkadang melanggar etika dengan mengganggu privacy seseorang. Seharusnya KPID juga membuat aturan kode etik yang harus dipatuhi oleh wartawan infotainment, terima kasih. (Rati Rahmani Sari, Jl Rahmadsyah Medan) (J) : Keluhan Anda juga banyak disampaikan kepada kami dari pemirsa televisi lainnya tentang berlebihannya wartawan infotainment dalam mengejar informasi dari nara sumber. Sebenarnya apabila wartawan infotainment memosisikan diri sebagai wartawan mereka juga harus mematuhi aturan Undang-Undang No.40 tahun 1999 tentang pers dan Kode Etik Jurnalistik (KEJ). Dalam dua peraturan tersebut sudah sangat jelas diatur tentang tugas dan fungsi seorang wartawan. Jadi apabila tidak taat terhadap pedoman peraturan tersebut maka tentunya dipertanyakan statusnya wartawan atau bukan. Selain UU Pers dan KEJ juga ada aturan lain yang telah dibuat oleh KPI yaitu Pedoman Perilaku Penyiaran dan Standar Program Siaran (P3 dan SPS). Apabila hasil produk dari wartawan infotainment itu ditayangkan televisi dan melanggar aturan Kupon MBKM tentang isi siaran juga dapat dijerat dengan sanksi sebagaimana termuat dalam peraturan KPIDSU - WASPADA tersebut.***
Opini 13 Hari Ibu Perlu Momentum Percepatan Pencapaian MDGs 2015 Oleh Ir. Dra. Giwo Rubianto Wiyogo, M.Pd semuanya ini merupakan ritual simbolik yang sering kita lihat di kota maupun di sudut-sudut kampung. Padahal, kalau mereka mau sedikit membuka tabir sejarah, akan menemukan bagaimana heroiknya para pejuang perempuan dalam membela tanah air. Sayangnya itu semua menjadi lembar sejarah tanpa tersingkap makna oleh perempuan sekarang.
H
ari Ibu di Tanah Air yang jatuh pada tanggal 22 Desember mempunyai akar sejarah dan makna jauh berbeda dari tradisi Motherís Day yang diperingati di banyak negara, terutama Amerika Serikat. Jika merunut sejarah terjadinya Hari Ibu di Indonesia, adalah mengenang perjuangan kaum perempuan menuju kemerdekaan dan pembangunan bangsa. Peristiwa itu dianggap sebagai salah satu tonggak penting sejarah geliat baru perempuan Indonesia. Pada tanggal keramat tersebut para pemimpin organisasi perempuan dari berbagai wilayah se-Nusantara berkumpul menyatukan pikiran dan semangat untuk berjuang menuju kemerdekaan dan perbaikan nasib kaum perempuan. Pertemuan yang disebut Kongres Wanita (KOWANI) ini melahirkan berbagai pemikiran progresif bahwa kemajuan perempuan harus terus digalakkan berkaitan dengan perjuangan untuk merebut kemerdekaan bangsa. Semangat dan kekuatan kaum perempuan saat itu, menjadi momen penting diperingatinya Hari Ibu. Hal itu sesuai dengan penetapan Presiden Soekarno melalui Dekrit No. 316 tahun 1959 bahwa tanggal 22 Desember adalah Hari Ibu dan dirayakan secara nasional, hingga kini. Meski demikian, belakangan ini peringatan hari ibu cenderung disibukkan oleh seremonial yang ìnir-maknaî. Bahkan tak jarang hari ibu tidak dimaknai secara esensi atau spirit yang melatar belakangi lahirnya sejarah tersebut. Justru yang terjadi sebaliknya, perayaan-perayaan tersebut justru dimaknai hanya sebatas seremonial tahunan dan hanya bersifat simbolik saja. Lomba memasak, lomba hias penganten, lomba dance, lomba berkebaya, yang ke-
Agenda MDGs 2015 Milenium Development Goals (MDGs) yang dicanangkan pada sidang PBB bulan September 2000, merupakan sebuah kesepakatan 189 negara anggota PBB di awal era perubahan abad 20 ke abad 21 untuk mengkampanyekan upaya memerangi : kemiskinan, kelaparan, penyakit menular, butahuruf, penurunan kualitas lingkungan dan diskriminasi terutama terhadap perempuan, yang dilandasi dengan ditegakkannya penghargaan terhadap hak asasi manusia, perwujudan tata pemerintahan yang baik serta mengembangkan sistim demokrasi dalam setiap proses pengambilan keputusan. Ada 8 (delapan) hasil kesepakatan MDGs yang akan dicapai pada kurun waktu tahun 2000 hingga akhir tahun 2015 antara lain : pertama, Memberantas kemiskinan dan kelaparan; ke dua, Mewujudkan pendidikan dasar; ke tiga, Meningkatkan kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan; ke empat, Mengurangi angka kematian bayi; ke lima, Meningkatkan kesehatan ibu; ke enam, Memerangi HIV/ AIDs, malaria dan penyakit menular lainnya; ke tujuh, Mengelolaan lingkungan hidup yang berkelanjutan, dan ke delapan, Mengembangkan kemitraan global dalam pembangunan. Ke delapan tujuan kunci hasil kesepakatan Millenium Development Goals sebenarnya bukanlah merupakan hal yang baru, karena sebelum adanya deklarasi millenium tersebut, bangsa Indonesia dalam melaksanakan pembangunan nasional telah mengarahkan pada tujuan 1 s/d 7, meskipun dalam pelaksanaannya masih banyak hambatan untuk pencapaian sasaran yang telah ditetapkan. Hal baru yang perlu mendapat perhatian kita bersama adalah penetapan 18 target (sasaran) dan 48 indikator sebagai alat ukur kinerja masing-masiang rencana aksi, pada setiap tujuan MDGs yang akan dicapai sampai dengan tahun 2015 sudah di depan mata. Tenggat 5 (lima) tahun merupakan waktu yang sering tak terkontrol, tak tersadari tiba tiba semakin hari semakin dekat. Dari sisi pencapaian, indikator pen-
capaian MDGs sejatinya bukan sekedar pencapaian secara kuantitas, namun ukuran kualitas hingga outcome juga menjadi perhatian serius dalam upaya pencapaiannya. Oleh karena itu, momentum hari Ibu ke 81 ini diharapkan dapat menggali spirit hakiki dalam menemukan makna suci yang dapat mempercepat pencapaian target MDGs. Terlebih 8 target tersebut secara kultural sangat dekat dengan masalah perempuan selama ini. Masalah Serius Delapan isu MDGs yang kabarnya telah menjadi komitmen pemerintah telah berjalan 9 tahun. Tentu bukan waktu yang sebentar. Periode demi periode pergantian kepemimpinan negeri ini, rupanya belum juga menghasilkan harapan masyarakat yang sesungguhnya. Meski telah menjadi komitmen para dicition maker namun faktanya kompleksitas masalah sosial yang terkait erat dengan 8 isu MDGs juga masih menyisakan pekerjaan rumah para pemimpin negeri ini. Bahkan para pemimpin cenderung sibuk mengurus politik ketimbang menyelesaikan hambatan yang dapat menyumbat agenda MDGs. Di pihak lain, positioning organisasi sosial berbasis perempuan juga telah diuji. Meski kehadirannya menjadi pilar civil society dan wadah empowering perempuan, namun juga belum menghasilkan impact positif bagi publik. Masyarakat terutama kelas bawah seolah dibiarkan sebagai komunitas ‘pemaaf’ terhadap pemimpin bangsa yang ìpelupaî terhadap janji mereka dalam kampanye. Organisasi sosial dalam beberapa kasus juga cenderung terjebak dalam kubangan materialism dan pragmatisme. Relasi politik lebih dominan daripada meng-akselerasi tercapainya target MDGs. Tanpa menutup mata persoalan tersisa yang masih menjadi problem serius yaitu masih 11% penduduk Indonesia dibalut kemiskinan, Masih ada 7% anak-anak usia sekolah yang belum mengenyam pendidikan dasar 9 tahun, prespektif gender yang belum merata, masih tingginya kematian bayi (34/1000) dan balita (40/1000). Menurut UNFPA 2009, laju eskalasi kematian ibu melahirkan di Indonesia bukannya menurun, melainkan melonjak menjadi 420/100.000 kelahiran hidup. Situasi ini membuat langkah Indonesia untuk pencapaian MDGs semakin berat. Itu artinya, kondisi saat ini mirip situasi tahun 1990, yang memiliki angka kematian ibu melahirkan 425/100.000 kelahiran hidup atau sangat jauh dari target yang ditetapkan untuk dicapai tahun 2015, yakni sebesar 102/100.000 kelahiran hidup. Dalam hal perlindungan anak, masih ada hak-hak anak yang belum terpenuhi
seperti kenyataan bahwa baru 49 % anak memiliki akta kelahiran, ribuan anak kehilangan pengasuhan standar karena problem orang tuanya, serta ada 4 juta anak penyandang gisi kurang yang berpotensi menjadi penyandang gisi buruk. Dalam hal perlindungan khusus kita temukan 2,5 juta anak terlantar dengan berbagai sebab, 150.000 anak jalanan, 34,5 % dari 2 juta perkawinan setiap tahun adalah kawin dini, ada 25 juta anak terpapar menjadi perokok aktif, 350 ribu anak korban penyalahgunaan narkoba, 650 anak penyandang virus HIV/AIDS, 60 ribu anak dilacurkan, dan 30 ribu anak menjadi korban trafiking, serta berbagai kenyataan lain yang bila dibiarkan akan menghambat jalan menuju mimpi besar Indonesia maju tahun 2025. Di pihak lain, pekerjaan rumah para pemimpin bangsa dan aktivis organsiasi perempuan yaitu lemahnya realisasi reformasi birokrasi yang menjamin pemajuan kualitas hidup perempuan, minimnya program peningkatan kemandirian ekonomi perempuan; baik di kota maupun perempuan daerah terpencil dan tertinggal, lemahnya kelembagaan pengarusutamaan gender dan penganggaran responsif gender, perlindungan kukum perempuan juga masih wacana, perlindungan sosial dan perlindungan hukum bagi tenaga kerja Indonesia masih meyisakan masalah, serta tersumbatnya program pemberantasan buta aksara perempuan. Sudah saatnya spirit perjuangan kaum perempuan yang menggema puluhan tahun yang lalu, mengilhami semangat menciptakan masa depan generasi bangsa sebagai penerus estafet perjuangan. Ini dirasa perlu, karena perjuangan membangun Indonesia tentu bukan untuk kepentingan sesaat, lebih dari itu sebagai upaya mencetak masa depan generasi yang berkualitas. Untuk terwujudnya target MDGs, peran kaum ibu sangat berarti. Ia tidak hanya sebagai pihak yang melahirkan, menyusui, menjaga, melindungi, tetapi pada saat yang sama mampu menfasilitasi tumbuh kembang anak secara optimal dan menjadi pelopor perubahan masyarakat. Hal ini diperlukan mengingat posisi double function dan strategis. Secara psikologis dekat dengan anak, secara kultural sering menjadi manager rumah tangga, dan di lain pihak, secara psiko-sosial memiliki soliditas relasi dengan lingkungan sosialnya. Posisi ini hendaknya difungsikan menjadi agent of transformation bagi pembangunan bangsa yang lebih baik. Terima kasih. * Penulis adalah Pemerhati Perempuan & Anak (PPA) serta Pendidikan di Jakarta
Mengungkap Keteladanan Para Ibu Oleh Drs. H. As’ad Marlan, M.Ag
D
alam sejarah perjalanan bangsa Indonesia dicatat bahwa pada tanggal 22 Desember 1928 para ibu bangkit dengan mengadakan Kongres Perempuan perdana di Indonesia. Hal ini patut kita syukuri mengingat betapa pentingnya peranan dan perjuangan kaum ibu bagi perjuangan bangsa dan negara yang tercinta ini. Sebagai penghargaan terhadap kebangkitan para ibu itu, maka setiap tanggal 22 Desember kita peringati sebagai hari ibu. Dalam ajaran Islam ibu mempunyai posisi yang sangat mengagungkan, ia sangat dihargai dan dihormati. Hanya dalam agama Islamlah ia mendapat posisi yang sebagaimana mestinya. Akan tetapi sangat disayangkan kebanyakan perempuan dan para ibu itu sendiri yang tidak mengetahui posisinya, mereka telah meninggalkan ketentuan-ketentuan Allah pada dirinya. Dalam satu riwayat pernah diceritakan tentang keutamaan ibu dan hak yang lebih besar daripada ayah. Rasulullah SAW bersabda : Seorang lakilaki datang kepada Rasulullah dan bertanya : siapakah yang paling baik mendapat perlakuan baik dariku? Beliau menjawab: ‘Ibumu’ lantas siapa? Beliau menjawab ‘Ibumu’, kemudian bertanya lagi, setelah itu siapa? Beliau menjawab: ‘Ayahmu’. (HR. Bukhari Muslim) Hadits tersebut di atas menunjukkan bahwa kedua orang tua mempunyai hak untuk dipergauli dengan sebaik-baiknya pergaulan, dan mendapat perhatian dengan sempurna. Dalam hal ini ibu mempunyai hak yang lebih besar dari pada
ayah. Secara realita, ayahlah yang membiayai anak dan ikut mendidiknya juga seperti ibu, tapi mengapa yang terhadap anak ini lebih sedikit dari pada ibu? Pertanyaan ini bisa dijawab karena ibu lebih berat dalam menanggung risiko anak, sang ibu mengandungnya selama sembilan bulan, melahirkan dengan susah payah, bahkan tidak jarang ada yang meninggal dunia, menyusui selama dua tahun, berjaga di malam hari karena memenuhi kebutuhan anak, berusaha sekuat tenaga untuk mencapai kemaslahatan anak, meskipun kadang-kadang sampai mengorbankan apa yang ada padanya dan sebagainya. Oleh karena itu, wajib bagi seorang muslim untuk menghindari durhaka terhadap ibu, tidak melaksanakan hak-hak ibu dan berbuat sesuatu yang menjadikan ibu marah. Dalam hal ini Rasulullah SAW bersabda : ‘Sesungguhnya Allah mengharamkan kamu durhaka kepada para ibu, menanam hidup-hidup anak perempuan, mencegah pemberian dan menuntut yang bukan hak, Allah benci kepada kamu karena omong kosong, banyak pertanyaan dan menyia-nyiakan harta’. (HR. Bukhari) Dalam hadits ini ditekankan tidak boleh durhaka kepada ibu, karena ibu lemah, sehingga memungkinkan anak untuk berani kepadanya dari pada terhadap ayahnya. Hadits ini menunjukkan bahwa berbuat baik kepada ibu lebih didahulukan dari pada terhadap ayah, meskipun berbuat baik kepada keduanya itu wajib. Dan berani kepada keduanya pun dilarang Allah SWT, Allah SWT berfirman : ‘Janganlah sekali-kali kamu mengatakan ìahî kepada keduanya dan janganlah kamu membentak mereka dan ucapkanlah kepada mereka ucapan yang mulia’. (QS. Al-Isra’ : 23) Keteladanan Para Ibu Seorang ibu mempunyai peranan penting terutama sebagai pendidik dan orang Arab pernah mengatakan ‘Al-Ummu Madrasah’ ibu adalah sebuah sekolah. Karena, seorang ibulah yang pertama membisikkan dan mengajarkan kalimat Tauhid kepada anaknya sejak kecil. Kemudian dia mengajarkan berjalan, mengenal rasa, mengucapkan nama-nama benda, berbicara dan berdoa. Artinya, ibu benarbenar orang pertama yang berperan penting dalam tahun-tahun pertama kehidupan seorang anak.
Dalam catatan sejarah dunia, banyak perempuan dan ibu teladan yang bisa dijadikan sebagai teladan umat Islam dalam hidup ini, diantaranya seperti sabda Rasulullah SAW sebagai berikut : ‘Sebaikbaik perempuan di dunia ini ada empat yaitu : ‘Maryam binti Imron (Ibu Nabi Isa AS), Asiyah istri Fir’aun, Khadijah binti Khualid (istri Rasulullah SAW) dan Fatimah binti Rasulullah’. (HR. Bersumber dari Anas bin Malik). Rasulullah SAW ketika memilih perempuan atau ibu yang dianggap mulia di dunia ini bukan berdasarkan pada kecantikan, kemulusan tubuh dan penampilannya serta kecerdasannya sebagaimana kriteria dalam pemilihan‘Ratu Sejagat’ atau ‘Miss Universe’ atau sebutan populer yang lain, akan tetapi syarat yang ditentukan Rasulullah SAW berdasarkan wahyu Allah. Dalam hadits di atas, pertama Rasulullah menyebut Maryam binti Imron, karena teguhnya keimanan Maryam. Selain itu Maryam juga adalah tipe perempuan atau ibu shalehah yang selalu menjaga diri
dan memelihara dari fitnah. Dalam perjalanan hidupnya tidak pernah sekalipun Maryam disentuh oleh laki-laki yang bukan muhrimnya. Hal ini dijelaskan Allah dalam Al-Quran surat Ali Imron, 42-45 dan AtTahrim, 12. Kedua, Asiyah istri Firaun, ia seorang istri dan ibu yang tabah, kendatipun suaminya adalah seorang kafir. Keteguhan dan ketegaran iman Aisyahlah yang barangkali membuat Rasulullah tertarik menjadikan Asiyah termasuk jajaran perempuan atau ibu termulia di dunia. Hal ini diinformasikan Allah dalam Al-Qurían At-Tahrim: 11. Ketiga, Khadijah istri Rasulullah SAW, sehingga beliau termasuk nominasi perempuan termulia di dunia, sabda Rasululalh SAW : ‘Khadijah telah beriman kepadaku ketika orang lain kufur, dia telah percaya kepadaku ketika orang lain kufur, dia telah percaya kepadaku ketika orang lain mendustakanku, dia telah membantuku dengan hartanya ketika orang lain menolak memberiku, dan Allah menganu-
gerahkan bagiku anak-anak darinya, sedangkan istriku yang lain tidak’. (HR. Bukhari) Keempat, Fatimah Az-Zahrah putri Rasulullah SAW. Fatimah semasa hidupnya harus menjalani dengan penuh keprihatinan karena cobaan Allah yang tidak pernah ada hentinya baik saat hidup bersama ayahandanya, maupun ketika sudah menikah dengan Ali Karramallah Wajhah. Kalau kita bayangkan bagaimana perasaan hati Fatimah ketika melihat ayahandanya diteror, dimusuhi, ditindas, baik oleh orangorang dekatnya maupun oleh orang-orang yang selalu menentang ajaran yang dibawanya. Namun Fatimah sebagai perempuan atau ibu senantiasa tegar dan sabar dalam menghadapi cobaan-cobaan itu. Kelima, Aisyah bin Abu Bakar, beliau adalah istri Rasulullah SAW, yang termuda yang selalu menyertai Rasul dalam medan perang. Aisyah sebagai ‘Ummahatul Mukminin’ senantiasa menjaga diri dan kehormatan keluarga, baik Rasul masih hidup maupun sepeninggal Rasulullah
SAW. Dan Rasulullah pernah menyebutkan tentang keutamaan Aisyah : ‘Keutamaan Aisyah atas perempuan-perempuan lain seperti keutamaan roti atas seluruh makanan’. (HR. Jamaah) Itulah sebagian para ibu teladan yang mulia, dengan landasan iman dan takwanya serta penuh kesabaran dan tawakkal kepada Allah mereka mengambil misi kehidupan dengan sebaik-baiknya di dunia ini. Ibu teladan itu juga ibu yang berjuang mendidik anak-anaknya dengan cara yang efektif dan sistematis. Ia harus mampu melihat fenomena kehidupan kemudian mampu mengantisipasi secara cermat. Seorang ibu teladan harus mampu membiasakan dirinya untuk berpikir jernih dan benar, sehingga dimata anak-anak ia seorang ibu pemikir yang dapat menyelesaikan pendidikan dengan baik terutama dalam keluarganya. Wallahu Aílam Bisshawab
Sambungan dari hal.13
bantu perbaikan kondisi ekonomi makro Indonesia tapi dana masuk itu hanyalah dana jangka pendek yang sewaktu waktu akan kembali ke negara asalnya (capital outflow). Aliran dana asing ini merupakan foreign indirect investment bukan direct investment yang dapat mendorong sektor riil. Diperkirakan pada 2010 pasar uang masih menarik karena aliran dana asing masuk masih cukup besar, penguatan nilai tukar rupiah diperkirakan masih berlanjut, suku bunga the fed masih rendah. Banyak tenaga kerja yang tadinya sudah mendapatkan pekerjaan melalui bursa tenaga kerja dalam jangka pendek sudah berhenti kembali karena habisnya kontrak kerja atau terjadinya PHK karena tutupnya perusahaan dimaksud. Ini adalah sebuah gambaran bahwa kondisi perusahaan yang berjalan juga belum stabil dan belum kokoh. Hendaknya pemerintah dapat menyusun kebijakan yang mampu merangsang dunia usaha bisa berkembang sesuai dengan iklim perekonomian saat ini sehingga perusahaan dapat bekerja secara pasti dan nyaman. Masalah pengangguran berkaitan erat dengan masalah kemiskinan dimana keduanya merupakan masalah pokok perekonomian Indonesia saat ini. Kedua masalah ini hanya bisa diselesaikan melalui perkembangan sektor riil. Untuk itu diperlukan sejumlah investasi riil (real investment) bagi mendorong sektor riil dan bagi menciptakan lapangan kerja. Dengan demikian diharapkan masalah
pengangguran dan kemiskinan dapat ditekan. Kesimpulan yang dapat diambil adalah pengangguran di Indonesia adalah tinggi, yang dapat mengganggu tingkat kesehatan perekonomian (economic health) dan merupakan beban perekonomian Indonesia.
bawah. Pengusaha yang tidak berkualitas tidak bisa memberikan kesejahteraan pada pekerjanya dan pekerja yang tidak sejahtera melakukan pemogokan dan demonstrasi seenaknya sementara pemerintah tidak mampu menengahinya. Akhirnya kemunduran ekonomi tidak dapat dielakkan. Pengangguran terus bertambah dari hari ke hari. Perekonomian yang berjalan tidak lagi didukung oleh sektor produktif tapi oleh sektor konsumtif seperti saat ini. Anehnya, rakyat pun gembira dengan suasana politik yang berjalan. Mereka terlena mencari kehidupan dalam bentuk kerja produktif. Terpenuhilah sudah persyaratan untuk mencapai kemunduran ekonomi. Kesimpulan yang dapat diambil adalah iklim politik dan sosial di Indonesia adalah rawan, yang dapat menekan tingkat produktivitas perekonomian dan menekan tingkat kesejahteraan ma-syarakat. Uraian di atas menyangkut pada faktor penghambat, yang diperhitungkan akan mengganggu gerak perekonomian Indonesia 2010. Di samping faktor penghambat ada pula faktor pendukung yang akan diuraikan pada tulisan berikut. Hendaknya faktor penghambat yang diuraikan ini dapat ditelusuri pemecahannya agar perekonomian Indonesia 2010 dapat tumbuh cepat bersama faktor pendukungnya.
Penganggur tenaga kerja tinggi Menurut Badan Pusat Statistik jumlah penganggur di Indonesia hingga Agustus 2009 mencapai 8,96 juta atau turun jika dibandingkan dengan bulan Februari 2009 yang mencapai 9,39 juta orang. Walau demikian, jumlah ini masih terhitung besar. Masih mendekati angka 9 persen dari jumlah tenaga kerja yang ada. Jumlah penganggur sebesar ini sebagai pertanda bahwa perekonomian Indonesia masih belum berjalan maksimal. Artinya masih terjadi pengangguran pada berbagai potensi ekonomi seperti sumberdaya alam dan modal dampak dari pengangguran tenaga kerja sehingga kesempatan untuk meningkatkan jumlah barang dan jasa menjadi hilang. Pengangguran, selain menekan Gross Domestic Product (GDP) juga akan menciptakan kepincangan dalam distribusi kesejahteraan masyarakat. Kepincangan antara pertumbuhan sektor keuangan dengan sektor riil juga bisa terjadi. Ini sudah terlihat dengan begitu dinamisnya pergerakan pasar uang (sektor keuangan) saat ini sementara sektor riil masih berjalan ditempat. Kestabilan perekonomian makro hanya dinikmati oleh kegiatan ekonomi jangka pendek (sektor keuangan) dan belum mendorong pertumbuhan ekonomi jangka panjang (sektor riil). Banyaknya aliran dana asing yang masuk (capital inflow) mem-
Iklim politik dan sosial rawan Iklim politik dan sosial di Indonesia adalah rawan. Semua permasalahan sosial diarahkan menjadi permasalahan politik sehingga perjalanan pemerintahan menjadi terganggu. Untuk seterusnya hal ini akan mengganggu iklim kehidupan bangsa, yang sangat tidak dikehendaki oleh para investor.Waktu dan tenaga serta dana yang ada terguras kepada hal hal yang tidak produktif. Perekonomian bukan saja tidak mengalami kemajuan tetapi justru mengalami kemunduran. Penurunan kapasitas produksi dan jumlah barang yang dihasilkan bisa terjadi. Demikian juga dengan kualitas dunia usaha dan pengusaha menjadi rendah karena tidak ada investor yang berkualitas tinggi yang mau bekerja di Indonesia. Sebagai penggantinya adalah investor yang memiliki rasa spekulasi tinggi, yang bekerja secara trial and error yang sewaktu waktu dapat melakukan tindakan yang illegal. Jika demikian halnya maka akan menekan perekonomian menjadi lebih mundur lagi. Terjadi lingkaran setan (vicious circle) yang saling menekan perekonomian ke
* Penulis adalah Guru MAL IAIN dan Dosen Fakultas Tarbiyah IAIN SU
(bersambung minggu depan). Penulis adalah pemerhati ekonomi
14 1 CM 2 CM
WASPADA
Rp. 12.000 Rp. 24.000
3 CM 4 CM
Bursa
AUTOMOTIVE Informasi Pembaca
Bursa Automotive
Rp. 36.000 Rp. 48.000
5 CM 6 CM
Rp. 65.000 Rp. 78.000
MITSUBISHI BARU
L300. Angs. 3Jt-an. Pajero Sport (Ready Stock). T120 SS, Cold Diesel 110 PS, 125 PS, Triton. Serius Hub. (061) 76728071 / 0812 653 3319
: Power Stearing : Power Window : Radio Tape : Velg Racing : Electric Window
MITSUBISHI Evo 4 ‘97, hijau met, BK Medan asli, pajak panjang, jok kulit, BPKB 1 nama, Velg 17, cantik, siap pakai. Hub. 0812 6582 588 (nego)
CHEVROLET Trooper 4x2 MB Thn. 1993, W. Hijau metalik. Lengkap. Hub. 0812 6005 379
SUZUKI Forsa Th. 88. W. Hitam, mulus, BK Medan asli, Dijual BU. Harga damai. Hub. Jl. Alfalah I No. 14. Glugur Darat Telp. 061-77230319 TP.
DAIHATSU 100% Baru. Termurah. Harga terjamin. Pick Up DP 6Jt-an. Xenia DP 10 Jt-an. Bunga 3,55%. Terios DP 25Jtan Serius Hub. 061-77060301
SUZUKI ESCUDO NOMADE DIJUAL CEPAT
PROMO DAIHATSU NATAL MERIAH Xenia DP 10Jt-an/angs. 2 Jt-an Terios DP 20Jt-an/angs. 3 Jt-an Luxio 4 Gran Max MB DP 9Jt-an Bunga 2,5 %, Diskon + Hadiah. Hub. Gery 0813 7694 1988 / 77722561
SUZUKI Katana 93/94 Dijual. Hitam, AC, TP, VR, BR, CL. BK Asli Medan, mulus, siap pakai. Harga Rp. 37,5Jt/Nego. Hub. 061-6625188 - 0813 6214 8312
DAIHATSU Taruna CSX ‘99, W. Biru met lengkap. Ban Besar. H. 80Jt. Nego. Hub. 061 3031 3617 Serius sangat mulus.
TOYOTA SOLUNA THN. 2001 Type XLI, Velg Racing, Putih metalic. Tangan ke 2 BK Medan (Mutasi). Harga Rp. 55,5 Jt/Nego. Tidak kecewa. Hub. 0812 6006 3847 (No. Agent)
PROMO DAIHATSU NATAL MERIAH
TOYOTA Kijang LSX Up Thn. 2000 Model LGX. BPKB 1 tangan. Harga Rp. 112Jt. Nego. Hub. 0813 7550 1012
AC BR CL ND DB
: Air Condition : Ban Radial : Central Lock : Nippon Denso : Double Blower
PS PW RT VR EW
Xenia DP 10Jt-an/angs. 2 Jt-an Terios DP 20Jt-an/angs. 3 Jt-an Luxio 4 Gran Max MB DP 9Jt-an Bunga 2,5 %, Diskon + Hadiah. Hub. Gery 0813 7694 1988 / 77722561
DAIHATSU Zebra Astrea, W. Hitam. P. Sorong, Thn. 94, BK Medan asli, cat mulus. mesin halus, sudah 5 speed, harga 22 Jt. Nego (0812 6496 881)
DAIHATSU Taft GT Thn. 90 Dijual. Warna biru, Velg Cobra, AC, Tape, Pajak panjang. Mobil cantik. Harga Nego. Hub. 0812 6086094
FORD Laser ‘87, Wrn. Abu2 met. Mbl mulus original. AC, TP, VR, EM. Hub. 0812 6388 8038 ISUZU Panther Hi Grade Thn. 94 Dijual. Warna merah, pjk baru, mobil mulus, siap pakai. Hub. HP. 0812 658 8039 Hrg. 59 Jt Nego.
ISUZU Panher G. Royal Plus ‘96, merah met, mulus dan original. Harga 73 Jt/ Nego. Hub. 061-77766155 ISUZU Panther thn. 2001 Type LS, Hi Grade warna abu-abu metalik. AC DB, PW, Remot, mobil siap pakai, mulus. Hub. Jl. Mustafa HP. 0813 7022 3390
Thn. 97/98. Ungu tua met. AC, Tape, PS, PW, CL, VR, BR, Mobil sangat mulus. Hrg. 86Jt. Bisa T. tambah mobil yang lebih murah. Hub. Rumah Makan Surya Baru Jl. Karya No. 90 Sei Agul 20 Mtr Dari Lampu Merah.
TOYOTA Kijang Capsul LGX Solar Thn. 2000. BPKB 1 nama dari baru, Asli Mdn, sgt mulus, Complit. Orisinil, Full Accesories, DVD, MP3, Hrg. 123 Jt. Nego. Hub. 061-9135 6484 TOYOTA Kijang Commando Long ‘90 Dijual. W. merah, 6 speed, AC, Tape, V. Racing (jok asli). Harga 48Jt. Nego (Tanpa Perantara). Hub. 0813 7588 0797 / Jl. Karya Kasih Gg. Kasih 7 No. 7 Medan Johor.
TOYOTA Kijang Grand Extra 1800cc. Thn. 96. Akhir, Hijau met, BK Asli Medan, lengkap, Cat 100% asli, mulus, original. (Khusus pemakai) Hub. 0812 6000 709
SPECIAL TRANSMISI AUTOMATIC Bengkel Arif Maju Jl. Karantina No. 38 Telp. (061) 7728.8681 / 0813.9770.3303
Bursa
BUTUH UANG
ANDA BUTUH DANA
Jaminan Apa Saja, Sertifikat Tanah. Proses Cepat, Syarat Mudah. Hub. 061-8222774, HP. 0816 314 1807 ANDA BUTUH DANA TUNAI??? Kontan dan Cepat, Jaminan BPB Mobil Thn. ‘92 Up. Proses Cepat, BPKB Aman, Dana Langsung Cair. Hub. Mr. Yan’s: 061-77631725, 0815 3447 0666
DANA CASH Jaminan BPKB Mobil, Proses Cepat & Bunga Ringan. NB: BPKB Dijamin aman & bantu perlunasan BPKB. Hub. 0812 64077 347
Bursa
SEPEDA MOTOR MERCY TIGER TIPE 230 TH. 80 W. Cream. Kondisi body mulus dlm asli/Antik. H. 37,5 Jt. Nego. Hub. Ayahanda No. 19. Telp. 0811996030
Bursa
RENTAL MOBIL
TOYOTA Kijang Commando Th. 1992. Pemakaian Th. 1993. Short, Dashboard sedan, Tape, AC 6 Speed. BK Medan. W. Biru met. 5 pintu. Rp. 57 Juta Nego Hub. 0813 622 71115
1 hari Rp. 250.000. 1 Jam Rp. 25.000 / Max 4 Jam. Diantar ke Rumah Konsumen. HP. 061-664 77734 / 0813 9779 1077
Ibu Hajjah. 061-77572509 - 0812 63599 200
TOYOTA Starlet Capsul Thn. 95 Dijual. Warna biru USG, lengkap, mulus, original, lengkap. Hrg. 60 Jt/Nego. Hub. 0815 301 9768 - 061.77555770
Ready Stock Pajero Sport Ex Ceed (4x2) A/ T. Harga Pres List, Colt Diesel Diskon 10,5Juta. L300 PU. Diskon 7,5 Juta. Hub. 0852 6297 5555
BURUAN STOCK TERBATAS THN DP ANGS - Kijang LGX Htm, Diesel, BK Mut, Ban Maxxis ‘01 35 Jt 3,6 Jt - Kijang LSX EFI, Biru ‘01 25 Jt 3,2 Jt ‘02 13,5Jt 1,19 Jt - Daihatsu Ceria KL + Silver Met - Zebra Espas 1.6 Maroon Met, VS, BR ‘96 14 Jt 1 Jt - Zebra Master Pick Up, Bak 3 Way Hitam ‘04 55 Jt Nego - Isuzu Panther Touring, Hitam, Mulus ‘01 125 Jt Nego - Isuzu Panther Pick Up 2.4 ‘04 75 Jt Nego - Land Cruiser VX Turbo Diesel, 4x4, Mulus ‘96 60 Jt 8 Jt - Mercy E230, New eyes, Hitam ‘96 47 Jt 3,4 Hub. SM. Raja 368 Simp. Limun 0812.6336.6155 / 0813.7588.7306
IKHLAS RENT CAR I N N O VA 3 0 0 r b , Av a n z a 2 7 5 r b . Termasuk Supir, diluar BBM, dlm kota. 061-9131 2308. 0852 6118 2406
DIJUAL SALAH SATU
MITSUBISHI 100% BARU
Rp. 91.000 Rp. 104.000
TOYOTA Soluna Thn. 2001. W. Hitam. Hub. 77881702
TOYOTA Soluna ‘01 Dijual Cepat. Silver metalic, VR 15”, BR, AC, PS, DVD, STNK nama sendiri. Hrg. 61,5Jt/ Nego. Serius Hub. 0815 3070 603
ISUZU Panther Karoseri Miyabi Thn. 95/96. AC, P. Resing, PW, S.Lock, Remot. Harga Nego. ISUZU Panther Karoseri Bravo Cruiser Thn. 93/ 94. AC, P. Rebin, Power Window, S. Lock, Remot. Harga Nego (TP. No. sms). Hub.
7 CM 8 CM
TOYOTA Kijang Thn. 93 Dijual. Sangat mulus luar dalam. AC DB, VR, BR, Tape, Assesoris, W. Hijau metalik. BK Asli. Pajak. Panjang. Alamat: Jl. HM. Joni Depan Gedung Mesium TK Ramayani Hasan.
RENTAL MOBIL
Pasang Iklan Mini
“WASPADA” Telp: 061 - 4576602
9 CM Rp. 126.000 10 CM Rp. 140.000
Bursa
11 CM Rp. 165.000 12 CM Rp. 180.000
IKLAN KHUSUS 6x1,5 kolom Rp. 120.000
Bursa
KOMPUTER
JUAL & BELI
OBRAL LAPTOP MURAH SPESIAL DESEMBER Christmast Season And End Year Sale Toshiba, ACER, HP, NEC. Mulai Harga Lg. Diskon Besar2an Kunjungi Rp. Pameran Kami:
BUTUH PS II MURAH
Dijual PS II, PS I, Slim, Tebal 2 nd. Harga call? Dijual PS II HDD 80 GB - PSP 4 GB...Call? Hub. Game Mania Jl. Asia Mega Mas Block B23 Phn. 7732 2710
DIBELI HARGA TINGGI
TV, PS, Ampli, Spk, AC, Kulkas, Laptop, Handicam, Camera, Proyejtor, Keyboard, dll. Hub. Senang Hati. 4577146 - 77073637. Jl. Sekip 67 A.
DIJUAL GENSET 350 KVA
Mesin, Mitsubishi 8 DC 11 Turbo Intercooler, Generator. PetBow. Hub. 0812 6363 4511 - 0812 6363 4481 AC, KULKAS, M. CUCI, P. CLINER, GENSET
AC, 1 Pk, 1,5 Pk, 2 Pk=1,3Jt s/d=1,9Jt, AC Air Cooler=975rb. Kulkas, 1 Pt=450rb s/d =900rb, 2 Pt=650rb s/d =1,3Jt, K. Mini=500rb, K. 2 Pt Jumbo=2Jt. M. Cuci, 2 tb=600rb, 1 Tb=900rb s/d =1,4Jt. P. Cliner=1,2Jt, Genset, 9000W. 7500W, 1200W=950rb s/d=6000jt. Hub. Senang Hati: 4577146 - 77073637. Jl. Sekip 67 A
Service
ELEKTRONIK SER VIS CUCI AC, ISI FREON, BONGKAR PASANG. SERVIS
AC
AC
REPARASI, KULKAS, MESIN CUCI Hub. DIFA SERVIS 0813 9735 7061 061-69644786
REPARASI AC, KULKAS, MESIN CUCI Kompor Gas, Dispenser H & C TV, M. Pompa Air Sanyo
Hub. SURYA TEKNIK SERVICE Telp. 66482216 - 0813 7589 8757 Siap Ketempat
WASPADA
- Medan Plaza Lt Dsr: 0812 6085 2666 (Ruth) - Aksara Plz Lt. Dsr : 0813 9742 2213 (Amro) - Paladium Mall LT. Dsr. : 0812 609 77547 (Imel) - Binjai Smp. LG : 0813 9798 3820 (Feris)
2
FAX.4561347 HARGA BELUM TERMASUK PPN 10%
Bursa
ELEKTRONIK TV, PS1, 2, 3, Handycam, Camera, LCD Projector, Laptop, Keyboard, Kulkas, M. Cuci, Tape compo, Sound, dll. Hub. MARKET ELEKTRONIK. Telp. 8210097 - 66900693 Jl. Setia Budi No. 424 B Dkt. Simp. Psr. III T. Sari.
Selasa, 22 Desember 2009
KOMUNIKASI
Jt-an
Kunjungi Pameran Kami & Medan Mall LT Dsr. Spesial Natal & Tahun Baru Only Komplit & Siap Pakai Rp. 2.540.000,Hub. TASYA (0812 6455 7274) LIA (0812 6083 9716)
TERCECER 1 (Satu) Bh asli BPKB No. 4535086-B. BK 1769 HF. a/n. Ahmad Sayuti, Jl. Mangaan III Lr. Purna Lk. XII Medan.
TERCECER TAS YANG BERISI
Surat Penyerahan Hak ATas Tanah a/n. Jumirah Abd. Hady Lubis. Yang terletak di Dusun VII Gg. Damai, Desa Paya Geli dg. Luas Tanah 6 m x 22 Meter. BK Tabungan a/n. Bank BRI a/n Rasmidan
Bursa
FOTO COPY
TERCECER
“NOTEBOOK CENTER”
BPKB BK 1063 XF. a/n Ir. Zainal Arifin Nasution Jl. Halat No. 76-C Medan. No. BPKB 000 TERCECER Telah hilang / tercecer disekitar Jl. P. Mansur 1 (satu) buah Asli surat Pernyataan Penanggalan / Penerimaan Hak No. 111.0/ SPJ/19/2001. Tanggal 18 Januari 2001 atas nama AMRAN HARAHAP yang terletak di Jalan Kapt. Muslim Gg. Jawa Komp. PTP Medan luas tanah 373M2.
Harian
HILANG
WASPADA xpress
TERCECER 1 (Buah) BPKB Asli BK 2828D. a/n. Domny Jl. Yos Sudarso Km. 6,7 Mdn. Merk Yamaha RX King Thn. 2003
TERCECER Tercecer 1 (Satu) Buah BPKB Asli. BK 5481 LC. a/n. Rizky Maulidza No. BPKB 0048340 Honda Supra. Terccer di Medan dan sekitarnya.
Lasitech on Promo, Spesial Natal & Tahun Baru. Toshiba Satelite 1800 =Rp. 215.000 x12 bln 0%. Hub. (061) 4553023. Jl. HM. Yamin 41V
Hub.4576602
TERCECER TERCECER 1 satu berkas Surat Tanah SK/ SK diatas segel masing2 No. SK Bupati 43610/A/IV/17 Tgl. 6 April 1974 dan segel 19 Sept 1987 A/n. Sujatmo yg terletak di Jl. Bersama Gg. Terong dengan Uk. 7x14m: 98m
TERCECER BPKB BK 6531 HD a/n. Budi. Jl. Sumatera No. 106 Belawan
PROMO LAPTOP TOSHIBA MURAH BESAR-BESARAN
Tempat Iklan Mini Anda
Khusus Medan Deli, Marelan, Labuhan, Belawan Hub. 0812 6390 660 Iklan Anda Dijemput
FD CD
KIRIMKAN... DATA IKLAN ANDA DALAM BENTUK
DIGITAL
Keterangan lebih lengkap silahkan hubungi:
TELPON : 061 - 4576602 FAX : 061 - 4561347
* Format: JPG - TIFF (Photoshop)
Telah Hilang 3 Buah Pasport Indonesia Atas nama: Nama No. Passport 1. SUMIATI U220149 2. RAZIYAH T923722 3. NURYATI YAYA SUNARYA U075351 Pada tanggal 18 Desember 2009, Pukul 15.20 WIB di kawasan Perparkiran Sepeda Motor Aksara Plaza, bagi yang menemukan harap menghubungi Sdr. Muhammad Adly Nasution Hp. 0813 6109 1155, Flexi 061 77791155, tidak akan dituntut dan akan diberikan hadiah sepantasnya. Terima Kasih.
ORANG HILANG Telah pergi meninggalkan Rumah Sakit St. Elisabeth Medan sejak tanggal 08 Desember 2009 dan sampai sekarang tidak diketahui keberadaannya, seorang perempuan dengan ciri-ciri sebagai berikut: Nama : B. TAMBENG Umur : 45 tahun Pekerjaan : Karyawan PT Socfindo Kebun Seumanyam Agama : Islam Alamat : Desa Karang Anyar Kec. Darul Makmur Kab. Nagan Raya, Nanggroe Aceh Darussalam Ciri-ciri khusus: Tinggi badan 150 cm, kulit sawo matang, badan sedang, muka bulat, hidung mancung. Sewaktu meninggalkan rumah sakit memakai jilbab dan baju tidur batik warna merah. Diduga sedang mengalami depresi berat. Bagi yang menemukan harap menghubungi: Sdr. F. Waruwu HP. No. 0812 64796232 Sdr. Benteng Trg, HP. No. 0813 7676 3363 Sdr. Jasmin HP. No. 0812 6946 0990
Ingin Promosikan Produk Anda Harian
WASPADA Media yang Tepat untuk Iklan Anda
Ekonomi & Bisnis 15 FTA ASEAN-China Ancam KPPU Tangani 730 Kasus Persaingan Usaha Selama 2009 Industri Kecil WASPADA Selasa 22 Desember 2009
JAKARTA (Waspada): Penerapan Free Trade Agreement (FTA) ASEAN-China bisa berdampak signifikan memukul industri kecil dan padat karya. Hal ini disampaikan Kepala Pusat Studi Asia Pasifik Universitas Gadjah Mada Sri Adiningsih dalam Seminar Indonesia Economic Outlook 2010 di Hotel Borobudur, Jakarta, Senin (21/12). Menurut Sri, FTA ASEANChina berpotensi membuat industri kecil di Indonesia gulung tikar karena belum bisa bersaing dengan produk-produk dari China. “Kekhawatiran saya, menunjukkan pengusaha yang tidak dapat bersaing dengan
Bursa
LOWONGAN KERJA
DIBUTUHKAN
Seorang Supir Hub. ROYAL JEPARA Jl. HM. Yamin, SH Simp. Jl. Pahlawan Medan DIBUTUHKAN Wanita (Gadis/ Janda), Jaga anak 1 orang di Medan, Gaji Rp. 500 Rb - 1 Jt/bln Hub. “CAHAYA” (061) 7670.0079 HP. 0812.6514.3676
LOWONGAN KERJA
Dibutuhkan karyawan Tukang Masak masakan khas Minang, laki-laki diutamakan belum berkeluarga Hubungi: 0813.7030.8847 0878.6855.1494 (061) 7707.1187
ADA JOB BID. PENDD PLAYGROUP/ TK Min. SLTA, cpt krj Usia max. 35 thn Hub: Jl. KH. Wahid Hasyim 92 Medan Telp. 453.3875 - 456.9269 Jl. Karya Wisata No. 23 A Johor, TP. 786.1690 Medan
DIBUTUHKAN SEGERA !!!!
3 Wanita untuk (dibagian Therapie) Spa Umur 18 - 25 tahun Pengalaman tidak diutamakan (di latih)
Hub. (061) 7758.0606 No Via SMS
DIBUTUHKAN SEGERA
Kami perusahaan yang bergerak di bidang Penjualan Sepeda Motor, membutuhkan tenaga kerja untuk ditempatkan di posisi: 1. Counter Sales (CS) 2. Marketing Executive (ME) 3. Sales Promotion Girl (SPG) Dengan persyaratan sebagai berikut: 1. Wanita (1, 2, 3), Pria (2) 2. Minimal SMU/ sederajat (1, 2, 3) 3. Umur max. 25 tahun (1, 3) 4. Berpenampilan menarik dan mampu bekerja sama dalam team (1, 2, 3) 5. Tidak sedang kuliah dan belum menikah (1, 3) 6. Memiliki kendaraan sendiri dan SIM C (2) Lamaran ini di kirim ke Harian Waspada dengan kode “AHM”, serta mencantumkan kode posisi yang dilamar di sudut kanan amplop, paling lama 7 (tujuh) hari setelah iklan ini diterbitkan
LOWONGAN KERJA RESMI KE MALAYSIA
DI PERUSAHAAN ELECTRONICS TERNAMA: Integrated Device Technology/ IDT-Bayan Lepas, Penang:
- Gaji Pokok : RM 450/ bln - Shift Siang : RM 2/ hr - Shift Malam : RM 8,5/ hr - Kedatangan : RM 60/ bln - Special : RM 20/ bln Renesas Semiconductor (M) Sdn. Bhd - Bayan Lepas, Penang - Gaji Pokok : RM 530/ bln - Shift SIang : RM 4/ hr - Shift Malam : RM 10/hr - Kupon Makan : RM 60/ bln - Bonus Prod : RM 30 - 120/ bln Fasilitas: - Overtime - Asrama dan perlengkapannya - Perlindungan asuransi dan kesehatan - Levi subsidi 100% - Berangkat naik pesawat
produk China banyak yang gulung tikar. Saya kira pantas melihat Afrika Selatan, banyak yang ambruk karena tidak bisa bersaing dengan China karena banyak belum siap,” ujar Sri. Dampak tersebut, tambah Sri, akan semakin besar jika menimpa dengan industri padat karya karena akan menimbulkan masalah sosial dengan banyaknya pengangguran. “Mungkin bisa saja masuk ke mikro informal tapi itu kan belum menjamin kehidupan yang layak,” jelas Sri. Oleh karena itu, ujar Sri, pemerintah diharapkan untuk menegosiasi ulang rencana FTA terhadap industri yang belum siap. Selain itu, memDIBUTUHKAN Pria/ Wanita untuk jualan bubur, syarat: Islam, ada KTP, jujur Hub. Ibu Ida 7777.3747/ 0857.6130.6644 Jl. Karya Pembangunan No. 20 Karya BLPLP Asrama Haji Mdn
DIBUTUHKAN
Tukang pangkas yg berpengalaman (ada jaminan), Full AC Hub. (061) 661.3503/ 0813.7012.7279 - 0818.868.174
TUKANG PANGKAS
Dibutuhkan 3 orang Tk. Pangkas, Jaminan 50 Rb/ hari Muslim, Rajin, Bersih, Berpengalaman Hub. 0857.6145.7953 LOWONGAN BUTUH SEGERA
Perusahaan swasta bertaraf INT’L butu tenaga kerja P/W (17-35 thn) untuk di posisikan di kantor, Syarat: - Pend. min SMU/ sederajat, S-1 - Photo copy KTP + Pas photo uk. 3x4 (2 lembar) - Guntingan iklan ini untuk proses interview Syarat lain bisa menyusul setelah diterima Penghasilan: Rp. 1,5 Jt s/d 3,5 Jt/ bln (sesuai posisi anda) Hub. IBU NURHALIMAH, SE HP. 0812.6388.5458 => No sms Alamat Kantor: Jl. KH. Wahid Hasim No. 118A (±100m dari Simpang Barat) Gatot Subroto Medan
NB. 5 Pelamar pertama langsung diterima
PT. NUSANTARA CARD SEMESTA
Persh. Kurir Cargo Jl. SM. Raja No. 480 (depan Jl. Garu I) Membutuhkan segera I. Kurir 20 orang II. Leader 2 orang III. Data Support 2 orang IV. Customer Service 2 orang Syarat-syarat: Memiliki kend. Roda 2 + SIM C (I0 Laki-laki (I, II, Lk, Pr (III) Per (IV) Usia max. 35 thn (I, II) 26 thn (III, IV) Pend. min SLTA (I, II) D3 Technik Informatika (III) Semua jurusan (IV) Domisili Medan, Belawan, Sunggal, Helvet, Lubuk Pakam, Tembung, Binjai (I) Medan (II, III, IV) Mau bekerja keras dan jujur Lamaran diantar langsung Menemui Bpk. Syawal - Ibu Elisma Lamaran ditutup tanggal 29-12-2009
Bursa PROPERTY Informasi Pembaca Bursa Property
GR : Garasi KM : Kamar Mandi KP : Kamar Pembantu KT : Kamar Tidur SHM: Sertifikat Hak Milik
LB LT RM RT
: Luas Bangunan : Luas Tanah : Ruang Makan : Ruang Tamu
RUMAH Dijual di Jl. Sei Rotan 8 Mdn Baru, SHM, Luas 13m² Lbr - 27m² Pjg, Harga Rp. 900 Jt/ nego Hub. 0815.3473.6210
RUMAH DIJUAL Jl. Sridadi No. 9 Diski LT. 14X30M, LB. 80m
Hub. (061) 7778.6387/ 0813.7643.3118 DIJUAL RUMAH RP. 47 JT
Perumnas Martubung, sudah lunas / s u r a t l e n g k a p / PA M / P L N . T i p e 3 6 (Standart) Blok III. Jl. Tangguk Sentosa 2 no. 36. Tanpa Prantara. Serius hub : Ibu Lubis 061.76495052. Jam kerja.
berikan dukungan agar produk Indonesia bisa bersaing dengan produk China maupun negara lain. “Pemerintah memberikan dukungan untuk mempersiapkan pengusaha agar kompetitif, karena konsumen kita itu kan tidak nasionalis,” imbau Sri. Pelaksanaan perdagangan bebas atau Free Trade Agreement (FTA) ASEAN-China sudah di depan mata yaitu 1 Januari 2010. Namun dari pemerintah hingga saat ini belum menjelaskan persiapan apa saja yang akan dilakukan Indonesia untuk melaksanakan FTA tersebut. Menteri Perdagangan Mari
ALBAROKAH PARFUM GROSIR DAN ECERAN MENJUAL SEGALA JENIS PARFUM NON ALKOHOL & BOTOL-BOTOL
JL. SM. RAJA NO. 174 MEDAN (DEPAN UISU) HUB. 0813 7521 8964 - (061) 9134 4210
RUMAH DIJUAL
Jl. Medan Area Selatan Gg. Cendrawasih , 3 KT, Luas Tanah 10x20m, Bisa masuk mobil daerah Aman Harga damai Hub. 0813.7637.9121
TERMURAH SE INDONESIA
Khusus bagi anda pemodal, Kami punya barang pakaian yang bisa di jual murah, langsung dari konveksi Trening 12 Rb, Caging 8 Rb, Aladin 8 Rb, Celana Anak 25 Rb/Kd. Dan masih banyak lagi yang murah lainnya SMS 0813.1894.6084, Phon (021) 776.10.77 E-mail: kusumatel@yahoo.co.id
RUMAH BARU
Type 50, LT. 56, 2 KT, 1 KM, SHM, PLN Jl. Persatuan Pasar 9 Tembung, 5 unit @Hrg 90 Jt, Utk Muslim Hub. 0812.6307.2300 DIJUAL CEPAT 1 Unit Rumah Kondisi 90% Selesai. Jl. Eka Suka Depan Gang Eka Suka 9 Gedung Johor. Ukuran tanah 15 x 24 M2. Ukuran rumah 12 x 16 M2. Kamar 4 buah, Garasi 1 buah, SHM, IMB. Hub.0878.6829.4842
RUMAH BARU DIJUAL
SHM, Uk. 7x22,5m Full keramik, Model terbaru Jl. Karya Darma Gg. Famili Medan Johor HP. 0812.6045.5978, TP
RUMAH BER TIN GKA T DIJU AL BERTIN TINGKA GKAT DIJUAL Jl. Murni V/ 6A, Tj. Rejo (Jl. Setia Budi), LT. 6,25x20m, SHM, LB. Bawah: 6,25x15, Atas 6,25x10, Fasilitas: KT 3, KM 2, 1 Musholla, Ruang Ramu, Ruang Keluarga, Usia rumah 5 thn, dekat Mesjid, Lingkungan nyaman Hub. (061) 822.2742/ 0812.641.3512
RUMAH DIJUAL
1. Jl. Eka Rasmi Gg. Eka Suka III, Uk. Tanah 15x15m², SHM Dijual 2 pintu, Rumah permanen Jl. STM Suka Teguh I, Ukuran Tanah 156m², SK Notaris Hub. (061) 7790.1419
DISEWAKAN
Rumah di Comp. Bumi Sunggal Permai Blok C No. 15, PLN, PAM, Telp, AC, 3 KT, 1 KM, Kitchen set, Exsos Van, Godyn, Min 2 thn 25 Jt Hub. 0815.3322.0088
Bursa
MANASIK HAJI MULTAZAM BERPENGALAMAN, PROFESIONAL, DIBIMBING OLEH ALUMNI2 TIMUR TENGAH DARI MEDAN SAMPAI KE TANAH SUCI. DAFTAR SEGERA !!! HUB. JL. TITIPAPAN/ PERTAHANAN NO. 8/ 10 SEI SIKAMBING D MEDAN TELP. (061) 457.6116 HP. 0813.6137.2321 - 0812.6566.807 MELAYANI TIKET DOMESTIK & INTERNASIONAL TELP. (061) 456.7532 HP. 0812.6302.6293 TIKET DAPAT DIANTAR KE TEMPAT TANAH Dijual, Luas ± 1.566m di Jl. Jermal 7 Tembus Jermal 5 Peminat hub. 0813.6131.7931/nego, TP
Harian
Ingin Promosikan Produk Anda Harian
WASPADA Media yang Tepat untuk Iklan Anda
Bursa
PERCETAKAN
WASPADA Bursa
KIOS NO. 50 DIJUAL
RUMAH BARU
Luas 1250m² (SHM) terletak di Jl. Raya Tj. Morawa dekat PT. Kedaung Harga Rp. 500 Rb/m (nego) Hub. 0813.9767.5226
LOWONGAN KERJA RESMI KE MALAYSIA Dibutuhkan Tenaga Kerja Wanita untuk dipekerjakan pada perusahaan Electronic terkemuka di Malaysia, Kilang COMPANY, bukan KONTREK (OUT SOURCING), sebagai berikut:
CARSEM M SDN. BHD DI IPOH PERAK
A. Syarat-syarat pendaftaran dan seleksi: 1. Wanita umur 18 s/d 30 tahun 2. Pendidikan minimal SMP sederajat 3. Membawa Foto copy Ijazah, KTP, Kartu Keluarga (Asli dibawa sewaktu interview) 4. Membawa phasphoto warna 3x4: 3 lbr A. RINCIAN GAJI WESTERN DIGITAL (M) SDN. BHD - Gaji Pokok : RM 415/ bln - Tunjangan Kehadiran : RM 50/ bln - Tunjangan shift 12 jam : RM 65/ bln - Tunjangan Shift : RM 60/bln - Tunjangan Makan : RM 34/bln - Tunjangan Transport : RM 15/bln B. FASILITAS: - Levy subsidy 100% - Asrama tiket pulang, kemudahan kesehatan, Asuransi, berangkat naik pesawat terbang - Bagi yang tidak mampu tidak dipungut biaya proses pemberangkatan. Biaya dipotong di Malaysia setelah TKI bekerja
PERABOT
AKTE NOTARIS NO. 07/NA/2009
Ahli di Dalam Ilmu Kebathinan, Hakikat dan Mahrifat. Insya Allah dapat membantu bagi anda yang telah kemana-mana meminta bantuan tetapi belum berhasil dan mendapatkan solusinya !!! * Pengobatan Medis dan Non Medis: Anak bandel, narkoba, stres, gila, struk, darah tinggi, diabetes, liver, ginjal, TBC, jantung, HIV/ AIDS, ejakulasi dini, tidak punya anak, mengurangi lemak, kena santet, racun teluh, dll * Buka aura, kapsul kecantikan, sabuk pengasihan, batu merah delima, pelet, istri cantik, suami kaya, kekebalan, air karomah pelarisan, tasbih al karomah, gendam, pasang susuk, pencak silat bathin, ajian, macan putih, ajian semar, mesem, pengisian khodam, pesugihan, jabatan, terawangan, rogo sukmo, sedulur papat, mengisian air raksa, dll problem Hub. PAK RANDI & KI AGENG KELANA (Toko Spiritual Yang Berpengalaman) Alamat: Perumahan Cendana Asri Blok AC/06 Desa Medan Sinembah - Kampung Undian (masuk dari Simpang Timbangan Kayu Besar Jl. Limau Manis Tg. Morawa) Cabang: Perumahan Villa Anggrek Tambun, Bekasi Utara Telp. (061) 7778.9233 / 0813.6118.8416 (no SMS) RIB UAN ORANG TELAH TER TOL ONG RIBU TERT OLONG
Spring Bed 6 kaki 2 lapis Spring Bed 5 kaki 2 lapis Spring Bed 4 kaki 2 lapis Spring Bed 3 kaki 2 lapis Spring Bed 3 kaki Dorong
Rp. 1.100.000 Rp. 1.075.000 Rp. 1.000.000 Rp. 900.000 Rp. 1.000.000
WASPADA Media yang Tepat untuk Iklan Anda
BALAI PENGOBATAN TRADISIONAL
TEMPAHAN MURAH - Lemari pakaian 3 pintu Sungkai asli Rp. 1.500.000 tempahan - 1 Set Sofa Kain/ Kulit Rp. 1 Jt-an Hub Telp. (061) 6616802 - 77015252 - 77919797
SPRING BED DIJUAL MURAH
Ingin Promosikan Produk Anda Harian
ALAT VITAL
DITANGANI OLEH AHLINYA: M. SUHERDI
DARI PELABUHAN RATU SUKABUMI JABAR
Terapi keperkasaan seksualitas Pria hasil permanen tanpa efek samping, alami, bebas pantangan, untuk semua usia Hasil langsung reaksi ditempat, cukup satu kali berobat
MENANGANI KELUHAN: MENAMBAH UKURAN
-
Panjang: 13, 14, 15, 16, 17, 18, 19, 20 cm Besar: 3,5. 4,5. 5. 5,5. 6 diameter Memperkeras, Tahan lama Ejakulasi dini, Mani encer Impotensi, Lemah syahwat Diabetes, kencing manis/ batu
Juga melayani problem asmara, mempercepat jodoh, pengasihan, penglaris, buka aura, pasang susuk, dll ALAMAT KELINIK TETAP: Jl. SM. Raja Masuk ke Jl. Utama No. 18 Medan Dari Toko Roti Majestik ±100meter Izin Kejaksaan: B/DSP.5/12/2008 Izin Dinkes: No. 448/0649/I/2008 HP. 0812.6388.7999 Buka setiap hari
Ingin Promosikan Produk Anda Harian
WASPADA Media yang Tepat untuk Iklan Anda
KEYBOARD KN 7000 / KN 2600 DIJUAL 90% Mulus. Hub. 0813 760 70333/ 061.7762 8784
TANAH DIJUAL
TANAH DIJUAL
TAN AH DIK ONTRAKAN ANAH DIKONTRAKAN
ATAP & DINDING EURODEK ALUMINIUM ZINC - AZ - 150
Luas 15x50m Jl. Ayahanda No. 19, Harga 1 thn 35 Jt, Cocok untuk gudang/ bengkel mobil Toko Material dll Hub. 0813.9873.7373 PAGAR EURO
Bursa
R
GALVANIS
PENGOBATAN Fax. 4151359
EUROMESH BAJA U-50
R
KOLOM PRAKTIS EURO R BAJA U-50 SIAP PAKAI LEBIH PRAKTIS & HEMAT DARI BESI BETON
PRODUKSI:
PT. REZEKI PRIMA JAYA ABADI
Jl. Sutomo No. 436 Medan 20231 (samping Bank Maspion) Telp. (061) 452.2588 - 415.7504 - 455.7204 - 455.71494 Fax. (061) 415.7504 SUMUT - INDONESIA
Jangan Lewatkan Interaktif langsung dengan PASAK BUMI di DELI TV Setiap Sabtu Malam Pkl. 22.30 Wib (Live)
JL. KLAMBIR V NO. 152 KP. LALANG MEDAN
Service
KONSTRUKSI WC TUMP AT, Sal. AIR, K. Mandi TUMPA Tel. 081361718158, 77008458 NARO SERVICE Jl. Sisingamangaraja
WC
ANDA TUMPAT - SEDOT
Hub. 8219951 Jl. Setia Budi No. 2
WC
8442271 0813 7035 7291 Jl. Setia Budi
TUMPAT
Jl. Brayan Medan
8442246 WC 081264271725
Tumpat Sedot
Telp.:
ADI
Ada Garansi
MINI & EFEKTIF
Contact Person: Mega 0813.6220.2213 Ecy: 0813.7515.5055 - 0812.640.80074
PENG. ALNTERNATIF KI AGENG TAPA PUTIH
1. Ajian Prabu Sliwangi, Kekebalan, T. Dalam, Hipnotis, Silat Ghaib 2. Susuk Sekar Mayang, Penunduk, Pengeretan, Daya tarik, Iner biuti 3. Pelet, pelaris usaha, buka aura, Masalah RT, Seret rezeki, Pesugian, Khodam pendamping, Bekam Tanduk, Alat Vital, Tdk punya keturunan
Bursa
TELP. (061) 845.2956 (DEKAT RSU SARI MUTIARA)
JL. KAPTEN MUSLIM NO. 89C MEDAN
Hubungi: IBU TINI HP. 0852 7524 0184 Jl. Seser No. 65 dari Jl. Suluh depan Kantor Gubernur Pancing/ Willem Iskandar
ALAT MUSIK
PT. MUTIARA KARYA MITRA
Segera daftarkan diri anda sekarang juga ke:
Bursa
Bursa
WC WC 0812.60444. 275
C. JADWAL SELEKSI: 16 S/D 23 DESEMBER 2009
www.SupremeMasterTV.com Info: (061) 451.4656
WISATA
Pendaftaran setiap hari kerja, membawa copy: KTP, Ijazah, KK dan Pasphoto 2 lbr ke: SIPPTKI NO: KEP/788/MEN/2006 JL. AN. Nasution, Ruko Tenaga Asri No. 1 Sp. Pos, Pd. Bulan - Medan Telp: 822.7419 - Layanan SMS ke: 0813.6159.5866 (Midah) - Semua company, bukang outsourcing - Testing tgl. 29 Des 2009
Bertindaklah Hijau Selamatkan Bumi
Hubungi: Mbak Ratna HP. 0813.9793.1139 NB. Penerima panggilan ke tempat
PENGOBATAN KUSUK TERAPI TRADISIONAL
PONDOK NUR AGUNG
JADILAH VEGETARIAN
PIJAT & LULUR TRADISIONAL
Dapat mengobati segala macam penyakit: - Gula - Pinggang/ Ginjal - Angin duduk - Lemah syahwat/ - Belum mendapat Impoten keturunan
PELUANG BISNIS KESEHATAN
Dibutuhkan segera orang2 kunci serius posisi sebagai: INDEPENDEN SUPERVISOR Pria/ wanita usia 18 thn - 45 tahun Informasi hub. WIDI 0852.6520.8998 (061) 7657.9051
REPERASI SPRING BED
Syarat pendaftaran: - Wanita, usia 18 - 35 thn - Pendd. minimal SMP
PT. TIMURAYA JAYA LESTARI
BUTUH ALA TB ANTU DENGAR? ALAT BANTU TRA HEARING AID Hub. MEL MELTRA Jl. Kediri No. 36 Medan Tel. 4516161
Hub Jl. Sentosa Lama Gg. Keluarga No. 11 081397317485 - (061) 77046185
Terima ganti kain (dingin) + Busa & tempahan baru segala ukuran. Gratis antar jemput ADAM: 6967.7555 - 0812.6022.7741
MATERI BANGUNAN
Dia menjelaskan Undang-undang (UU) Persaingan Usaha Sehat harus menjadi payung hukum bagi UU yang lain. Terkait dengan hambatan eksekusi sanksi yang telah diputuskan KPPU,menurut dia, sejauh ini tidak menghadapi masalah. “Banyak yang sudah menjalankan putusan KPPU, tapi memang masih ada juga yang belum. Itu kita serahkan saja ke Pengadilan Negeri, mereka yang lakukan eksekusi,” ujar Benny. Kepala Biro Humas KPPU, A Junaidi mengatakan bahwa di tahun 2009 ini pihaknya berhasil menyelamatkan uang masyarakat sebesar Rp5,1 triliun dari efisiensi tarif pesan singkat (short message service/SMS) operator. Sedangkan dari penurunan tarif pesawat udara, menurut dia, berhasil menyelamatkan uang masyarakat hingga Rp1,9 triliun. “Kita juga menyumbang Rp1,05 triliun kepada negara sebagai Penerimaan Negara Bukan Pajak dari denda dan ganti rugi di tahun 2009,” ujar dia.
PELUANG BISNIS
Garansi Per 10 tahun Hub. 061- 6616802 - 77015252 - 77919797
TANAH
Ukuran 16x36,5m Sertifikat Hak Milik Bebas banjir Jl. Suka Maju Psr. VII Tembung, Harga 400.000/mtr Nego Hub. 0812.6399.220
Type 50, LT. 108, 2 KT, 1 KM, Taman PLN Jl. Denai Ujung /Jl. Datuk Kabu Gg. Bukori (aspal) 2 unit @130 Jt Utk Muslim Hub. 0812.6307.2300
Bursa
BUSANA/ ACCESORIES
Jl. Tritura No. 18, Full keramik SHM, Uk. 5x27m HP. 0812.6045.5978, TP
TANAH Dijual Uk. 12x16,50m Jl. Tj. Selamat/ Simpang Melati Gg. Delima, Harga 55 Jt/nego Hub. Bpk. Jhony Gurning HP. 0812.6495.9560
Dijual di Pasar Petisah Lantai II Tahap II, Rp. 20 Jt Hub. 0812.6365.829 Azwarsyah
mengajak instansi lain dari unsur pemerintah lainnya mengenai FTA karena masalah FTA kata dia, bukan hanya menjadi ranah Departemen Perdagangan saja namun menjadi bahasan pemerintah secara umum. Seperti diketahui FTA ASEAN-China akan berlaku mulai tanggal 1 Januari 2010 dengan ditandai adanya penurunan tarif bea masuk barang, masing-masing negara hingga nol persen. Pemberlakuan ini untuk produkproduk yang masuk dalam katagori normal track 1 (NT 1) yang umumnya adalah produk-produk berbasis manufaktur.(dtc)
RUKO DIJUAL/ B.U LT. 3
RUMAH DIJUAL CEPAT
Uk. Tanah 8x16,10m Jl. Denai Gg. Pinang Raya No. 1 Medan, Fas. KT 3, 1 RT, R. Keluarga, KM 1, Lantai keramik Hub. 0813.6222.4151 - 0852.6004.0240, TP
Elka Pangestu selaku perwakilan pemerintah yang menangani langsung masalah perdagangan bebas FTA ASEANChina selama ini selalu terkesan menghindar dari pertanyaan para wartawan terkait FTA. Hal ini pun terjadi pada saat acara kunjungannya di pasar beras Cipinang Jakarta. “Persiapannya apa Bu untuk FTA nanti,” tanya wartawan. “FTA saya tidak mau komentar saat ini, saya ingin menjelaskan secara lengkap dengan instasi lain,” kilah Mari. Mari menjanjikan akan menyediakan waktu khusus mengenai penjelasannya terkait persiapan FTA ASEANChina. Bahkan dia juga akan
JAKARTA (Antara): Komisi Pengawasan Persaingan Usaha (KPPU) menerima 730 laporan dan menyidangkan 140 kasus persaingan usaha di tahun 2009. “Kita bisa selamatkan sekitar Rp20 triliun uang masyarakat dari penyelesaian beberapa kasus di 2009,” kata Ketua KPPU, Benny Pasaribu, di Jakarta, Senin (21/12). Dia mengaku ada kemajuan dari penyelesaian kasus-kasus persaingan usaha yang dilakukan KPPU selama 2009. Hal tersebut juga tercermin pada penurunan indeks persepsi korupsi. Namun demikian, ia mengatakan KPPU belum merasa puas dengan hasil yang dicapai saat ini. Menurut dia, masih perlu ada penyempurnaan Peraturan Perundang-undangan. “Apa yang ada dalam Undang-undang Persaingan Usaha Sehat ini juga harus diikuti oleh Undang-undang lain, seperti Undangundang Perdagangan, Perindustrian, Perfilman,” ujar dia.
TUMPAT/ SEDOT
77442112
Jl. Gatot Subroto Medan Ada Garansi
TUMPAT/ SEDOT WC
HP.
Jl. Gatot Subroto Medan
IKLANKAN PRODUK ANDA
AHLI PENGOBATAN TUMOR/ KANKER RAHIM/ PAYUDARA HUB. 0813.6115.0061
PIJAT LULUR DAN REFLEKSI SAVIRA
PENGOBATAN ALAT VITAL JL. MANDALA BY PASS SAMPING BRI HUB. 0812.6047.6830 “PONDOK JABAL NUR”
Pusat Pengisian Ilmu Kebatinan, Hikmah & Tasauf Izin Kejati No. B-130/DSP.5/01/2009 1. Pelarisan usaha, toko, restauran, cafe, diskotik, motel, Pabrik, jual beli mobil, tanah dll 2. Ilmu Pengasihan, pemikat lawan jenis, buka aura, merukunkan rumah tangga, putuskan PIL/WIL 3. Buka mata batin, ilmu terawangan, melihat isi pusaka, pengisian energi positif, pengisian kekebalan tubuh 4. Mengobati penyakit ghaib, gangguan ghaib, kena guna-guna HUB. KIAY JABAL NUR: 0813.6146.4926 JL. SUNGGAL NO. 373 B (DISAMPING WISMABAMBO)
Pengobatan Alat Vital H. Suhendar Klinik H. Suhendar di bawah kontrol dan pengawasan langsung H. SUHENDAR Diberitahukan kepada masyarakat untuk berhati-hati terhadap pengobatan sejenis yang mengaku-ngaku kerabat atau saudara, soal cara boleh sama tapi keahlian yang membedakan
Besar dan panjang di tempat Tidak ada hasil, Mahar kembali Ditangani secara profesional Alami bukan suntik, menggunakan metode terapi dan ramuan tradisional, Paling aman tidak ada efek samping
H. Suhendar sudah di kenal sebagai pakar kejantanan yang sudah berpengalaman, sanggup mengatasi keluhan alat vital khusus pria, memperbesar, memperpanjang (garansi), meningkatkan Mahar kekerasan, tambah Rp. 500 ribu kuat dan tahan lama dalam berhubungan
PENGOBATAN ALAT VITAL
MAK EROT DITANGANI
HAJI TEJA SYAIFUL Bila Anda ingin periksa jangan salah masuk. Disini tempatnya, Carilah yang benar-benar asli. Perwira yang sempurnya ya disini tempatnya yang lebih joss. Bergaransi seumur hidup tanpa efek samping. Pastikan anda menjadi laki-laki yang luar biasa. Kalau anda penasaran, ikuti terapi ini berlaku untuk semua Agama, ras, dll, Legenda pengobatan Mak Erot sudah tidak diragukan lagi, ribuan pasien sudah tertolong dan sudah disembuhkan di sluruh kotakota di Indonesia, bahkan sampai kemancanagara dari keluhan laki-0laki seperti: Ganguan ereksi, penyakit kelamin secara medis sudah disembuhkan. Terapi Mak Erot ini mengutamakan ramuan. Do’a-do’a, pemijatan dan minyak poles. Tanpa bahan kimia dan tanpa perbedaan, tanpa efek samping. Jangan biarkan masalah anda berlarut-larut. Bagi wanita yang ingin punya keturunan, mau memperkencang dan memperbesar payudara disinilah tempatnya Menangani Keluhan Pria & Wanita KHUSUS PRIA - Ejakulasi dini - Impotensi - Memperbesar, panjang - Keras, Tahan lama
Call Center: 0818 090 73481
KHUSUS WANITA - Ingin punya keturunan - Memperkencang dan memperbesar payudara - Mengembalikan keperawanan - Mengobati keputihan
HP. 0812 602 95 198
Terdaftar Dinkes No. 448 Hak Paten No. 00.2004.09965.10041 Jl. Laksana No. 55J masuk dari Jl. Amaliun YUKI Simpang Raya Medan (Praktek Tetap)
Untuk keluhan dan pengaduan silahkan hubungi langsung:
H. SUHENDAR HP. 0812.131.6364 Jl. Tempuling No. 43 B - Serdang (masuk Gg. Sado) Medan
Telp. (061) 663.4220
Saksikan !!! Interaktif bersama Bpk. H. SUHENDAR di TVRI Nasional Medan. Setiap Sabtu Malam Minggu Pukul 20.00 WIB
TERAPI TRADISIONAL ALAT VITAL DITANGANI LANGSUNG
A.H. AMARUDIN
DARI CISOLOK - PELABUHANRUTU
TERAPI DENGAN CARA DI TOTOK/ URUT DI BAGIAN SYARAF PENYAKITNYA, DIBERIKAN JAMU2/ RAMU2AN ALAMI 100% TANPA EFEK SAMPING, REAKSI LANGSUNG DITEMPAT
MENGOBATI PRIA
IMPOTENSI KURANG KERAS/ LOYO + UKURAN PANJANG -11-12-13-14-15-16-17-18-19-20 + BESAR DIAMETER 4-4-5-5-6 LEMAH SYAHWAT/ EJAKULASI DINI MAHAR DIABETES/ GULA 600 RIBU HERNIA/ BRO TDK PNYA KETURUNAN ALAMAT PRAKTEK JL. SM. RAJA DEPAN GARUDA PLAZA MSK GG. KELUARGA SAMPING KLINIK BUNDA BELOK KIRI HP. 0812.6057.6444 - 0812.6409.1777
Ekonomi & Bisnis Stok Beras Melimpah
16
WASPADA Selasa 22 Desember 2009
Antara
KASUS CENTURY: Direktur Pemberitaan Metro TV Suryo Pratomo memberikan pengantar dalam diskusi publik mengenai kontroversi pemberian dana talangan (bail out) kepada Bank Century yang digelar kantor berita Antara, di Hotel Nikko, Jakarta, Senin (21/12). Diskusi tersebut menghadirkan antara lain Sekretaris KSSK Raden Pardede, mantan Dirut Bank BNI Sigit Pramono, serta pengamat perbankan dan anggota DPR.
Perbanas Yakin Keputusan Menyelamatkan Century Tepat JAKARTA (Antara): Ketua Umum Perhimpunan BankBank Umum Nasional (Perbanas) Sigit Pramono menegaskan bahwa keputusan untuk menyelamatkan Bank Century adalah langkah yang benar. “Tidak ada anggota Perbanas dan bankir (Ikatan Bankir Indonesia/IBI) yang mengatakan penyelamatan (Bank) Century itu salah, kami semua mengatakan keputusan itu benar,” kata Sigit saat berbicara dalam “Diskusi Publik Membedah Bail-out Bank Century” yang diselenggarakan di Jakarta, Senin (21/12). Sigit mengatakan sulit menjelaskan kepada orang yang tidak mengalami sendiri apakah penyelamatan Bank
Century itu akan berdampak sistemik atau bukan. Selain itu dia juga menyayangkan terhadap Panitia Khusus (Pansus) Century) yang tidak meminta pendapat dari pihak perbankan. “Selama ini pihak yang berkepentingan (perbankan) tidak pernah dimintai pendapat. Mungkin ini karena sudah masuk ke ranah politik sehingga bukan kewenangan kami lagi,” katanya. Ketua umum Perbanas ini mengatakan jika terjadi penyelewengan memang perlu adanya pengusutan dan berharap Pansus Century bisa menyelesaikan polemik kasus bank tersebut. Dalam menangani kasus ini Sigit berharap Pansus fokus
untuk mengungkap perampoknya, bukan pengambil kebijakannya. Menurut dia, Bank Century, yang saat ini berubah nama Bank Mutiara, dan nasabahnya merupakan korban perampokan oleh mantan pemiliknya Robert Tantular. “Jadi jangan lupa sama perampoknya. Cepat diselesaikan supaya Bank Mutiara bisa menjadi bank yang baik dan mengembalikan sebagian atau seluruh uang yang dikeluarkan LPS (Lembaga Penjamin Simpanan),” katanya. Dia juga berharap Pansus tidak hanya mengurus hal sudah terjadi saja, sehingga Bank Mutiara bisa me-ngembangkan diri. “Hal ini (perampokan) sudah terjadi, maka usut sebaik
mungkin agar bisa selamat melangkah ke depan. Para politisi harus melihat ini,” tambah Sigit. Kredit Dia juga menguraikan pada 2010 kredit perbankan dapat tumbuh hingga 24 persen bila kasus Centuiry juga dapat selesai dengan cepat. “Saya yakin akan tumbuh 24 persen, apalagi kalau kasus (Bank Century, Red.) cepat selesai, maka dunia usaha yang sementara ini ‘wait and see’ dapat tumbuh cepat,” katanya. Menurut dia, pada 2010 diperkirakan perekonomian semakin membaik. Namun karena kasus Century saat ini melebar ke ranah politik, maka banyak investor menunggu.
Gula Meroket Ke Rp11 Ribu, Usaha Kecil Mengeluh
Waspada/Sahrizal
PEDAGANG KUE: Pedagang kue tradisional mengeluhkan naiknya harga bahan pokok ditengah sulitnya mendapatkan minyak tanah. MEDAN (Waspada): Harga gula putih yang sebelumnya masih dijual Rp9.800 per kg, Senin (21/12). telah naik ke Rp11 ribu per kg setelah harga di pasar internasional mencapai rekor tertinggi 666 dolar AS per ton. Akibatnya sebagian besar usaha kecil seperti warung makanan, sampai pedagang kue asongan di pasar-pasar tradisional mengeluhkan naiknya harga jual gula putih karena membuat keuntungan yang sudah tipis semakin ber-
kurang. Diantaranya Fuad. Pedagang kue tradisional di Pasar Aksara itu mengatakan naiknya harga gula yang dijual eceran Rp11.500 per kg telah memberatkan usaha kecilnya karena disertai dengan naiknya harga minyak tanah dan bahan kebutuhan lain. Menurutnya, harga minyak tanah saat ini telah mencapai Rep8.000 per kg, gula putih Rp11.500 per kg, dan beras serta minyak goreng juga naik menjelang akhir tahun.
Kementerian Dorong Bank BUMN Terbitkan Obligasi JAKARTA (Antara): PT Bank Mandiri Tbk dan PT Bank BNI Tbk bakal menerbitkan obligasi, menyusul rencana PT Pertamina yang akan menerbitkan emisi obligasi senilai 1-1,5 miliar dolar AS. “Bank Mandiri, Bank BNI akan menyusul (menerbitkan obligasi) Pertamina,” kata Menneg BUMN Mustafa Abubakar di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Senin. Menurut Mustafa, Kementerian BUMN selaku kuasa pemegang saham perusahaan milik negara mendorong penerbitan obligasi. “Saya kira bagus jika Pertamina menerbitkan obligasi, karena dana hasil emisi bisa digunakan untuk penguatan modal perusahaan,” katanya. Pada tahun 2010, dalam Rencana Kerja dan Anggaran Perusahaan (RKAP) Pertamina menganggarkan investasi sekitar Rp40 triliun yang sebagian besar dialokasikan untuk ekspansi sektor hulu. Atas rencana emisi yang
ditargetkan pada semester I 2010 itu, Pertamina telah mengirimkan surat permintaan proposal atau “request for proposal” (RFP) kepada 15 perusahaan keuangan asing, seperti CIMB, Barclays Capital, Credit Suisse, JP Morgan, dan HSBC. Menurut Mustafa, secara prinsip mereka sudah memberitahu akan menerbitkan obligasi internasional. Khusus bank BUMN, ia melanjutkan, penerbitan obligasi juga untuk modal, sehingga rasio kecukupan modal (CAR) bisa dicapai. “Jika modal sehat, kemampuan pembiayaan Bank BUMN bisa lebih baik, dengan CAR mencapai di atas Rp12 triliun,” tegas Mustafa. Namun katanya, tidak semua bank akan menempuh opsi menerbitkan obligasi. “BRI belum bersedia, sementara BTN menambah modal dengan melakukan pencatatan saham perdana (IPO),” katanya.
Sementara itu harga kue yang dijual Rp500 per buah tidak dapat dinaikkan karena lemahnya daya beli masyarakat, sebutnya. Sementara itu K Tarigan, pedagang bahan pokok di Pasar Aksara, mengatakan harga gula putih saat ini telah meroket ke Rp11 ribu per kg, beras naik hingga Rp10 ribu per karung ukuran 30 kg, minyak goreng naik menjadi Rp7.700 per kg. Naiknya harga bahan pokok tersebut tidak diiringi naiknya permintaan masyarakat secara signifikan, walaupun kenaikan tersebut ada pada akhir tahun ini tidak begitu berarti dibanding saat lebaran, sebutnya. Melambungnya harga gula sehubungan naiknya harga komoditas tersebut diperdagangan internasional sehingga
harga penjualan di dalam negeri ikut naik pula, tetapi stok pedagang saat ini masih cukup melayani kebutuhan masyarakat, ujarnya. Harga gula putih dunia pada perdagangan di Bursa Komoditi London, Rabu lalu sempat mencetak rekor pada 2009 di harga 666 dolar AS per ton. Harga ini merupakan yang tertinggi sejak awal 2009 yang berada di 376 dolar AS per ton. Menurut perkiraan distributor gula di Medan, realisasi harga impor sebesar 666 dolar AS per ton, maka harga gula sampai di pelabuhan bisa mencapai Rp10.500 per kg setelah ditambah ongkos pengapalan, sewa gudang, pajak dan penyusutan. Tentu, harga konsumen akan jauh lebih besar dari pada harga tersebut, tuturnya. (m40)
JAKARTA (Waspada): Perum Bulog menyatakan stok beras akhir tahun 2009 telah mencapai 1,7 juta ton atau lebih tinggi dari tahun 2008 lalu hanya 1,2 juta ton. Masyarakat diminta tidak khawatir mengenai tersedianya pasokan beras di Tanah Air. Hal ini disampaikan oleh Direktur Utama Perum Bulog Sutarto Alimoeso saat ditemui di Pasar Beras Cipinang Jakarta Timur, Senin (21/12). “Kita memiliki cadangan jauh lebih tinggi dari tahun lalu. Tahun lalu hanya 1,2 juta ton sekarang 1,7 juta ton, jadi masyarakat nggak perlu khawatir,” tegas Sutarto. Dia menjelaskan cadangan akhir tahun 2009 sebesar 1,7 juta ton merupakan beras cadangan pemerintah dan beras raskin. Sehingga kondisi stok akhir tahun ini akan menentukan target pengadaan beras tahun 2010 diperkirakan hanya mencapai 3,2 juta ton atau lebih rendah
dari tahun ini yang mencapai 3,8 juta ton. “Minimum 3,2 juta ton untuk tahun depan,” katanya. Jumlah sebanyak 3,2 juta ton itu, kata dia untuk memenuhi kebutuhan cadangan beras pemerintah (CBP) tahun 2010 sebanyak 500.000 ton akan digunakan untuk beras siaga kondisi darurat. Sedangkan untuk beras raskin mencapai 2,7 juta ton dengan alokasi anggaran APBN kurang lebih Rp11 triliun. Mengenai beras raskin untuk 2010 ia menjelaskan jumlah rumah tangga sasaran (RTS) semakin dikurangi dari 18,5 juta menjadi 17,4 juta RTS. Sedangkan volume berasnya juga diturunkan dari 15 kg menjadi 13 kg per bulan, namun tetap dialokasikan hingga 12 bulan. “Dibandingkan tahun 2009, harganya beda, RTS kurang satu juta dari 18,5 juta menjadi 17, 4 juta,” katanya. Raskin Januari
Travel), Tajuddin Sukardi (Erni Travel), Artur Batubara Direktur Eksekutif Badan Promosi Pariwisata Daerah Sumut (BPDDSU). “Ini merupakan langkah tepat karena pelaku-pelaku pariwisata tersebut memiliki produk untuk menarik wisatawan China ke Sumatera Utara,” ujar Solahuddin yang juga Ketua DPD Asita Sumut. Dia mengatakan selama ini target pasar pariwisata Sumut adalah negara-negara ASEAN dan Eropa Barat (Belanda, Belgia, Jerman, Inggeris, Perancis dan lainnya). Berdasarkan pengalaman, sekarang ini sudah mulai ada kejenuhan bagi wisatawan asal negaranegara ASEAN berkunjung ke Sumut yang selama dua dekade disuguhkan produk dan obyek wisata yang sama, sehingga sulit untuk mengembangkan pasar. Sedangkan pasar Eropa dan Amerika sangat rentan terhadap isu-isu politik, penyakit endemik, keamanan dan bencana alam yang terjadi di tanah air, jelasnya. “Dan ini terbukti seringnya diberlakukan travel warning terhadap Indonesia.”
JAKARTA (Waspada): Ekonomi Indonesia tahun depan diperkirakan akan menunjukkan perbaikan namun masih rapuh. Selain faktor non-ekonomi di dalam negeri, pengaruh regional juga akan memberikan kontribusi pada perbaikan ekonomi. Hal ini disampaikan Kepala Pusat Studi Asia Pasifik Universitas Gadjah Mada Sri Adiningsih dalam Seminar Indonesia Economic Outlook 2010 di Hotel Borobudur, Jakarta, Senin (21/12). Sri Adiningsih sepakat dengan ekonom lainnya, masamasa terburuk krisis telah terlampaui di tahun ini. Tapi di
sisi lain pemulihan ini diikuti ja-tuhnya perekonomian di negara lain. “Sudah mulai pulih tapi masih rapuh. Jadi jangan terlalu percaya diri,” ujarnya. Dia mencatat setidaknya ada beberapa perkembangan ekonomi harus diwaspadai yaitu krisis Dubai World dan mulai bangkrutnya perbankan Austria dan Yunani. Perkembangan itu, lanjutnya, ada kemungkinan muncul di tempat lain. Faktor non-ekonomi di domestik bisa membuat kenaikan pertumbuhan ekonomi tak sebesar target pemerintah. Karena itu pemerintah harus bisa meyakinkan investor per-
Kadar
Harga
London Murni
99%
Rp335.000
London
97%
Rp290.000
24 Karat
90 s/d 93%
Rp260.000
Emas Putih
75 %
Rp230.000
22 Karat
70%
Rp165.000
Suasa
20 s/d 35%
Rp100.500
soalan domestik akan diselesaikan dengan baik, adil, dan obyektif. “Faktor non ekonomi pengaruhnya besar, seperti kasus Bank Century. Kalau pemerintah tidak bisa menyelesaikan dengan baik, objektif, kalau sampai berlarut-larut dan solusinya tidak memberikan kepastian maka pengaruhnya akan besar sekali,” ungkap Sri. Menurut Sri, tahun depan akan menjadi tahun spesial bagi Indonesia. Selain polemik Bank Century, Indonesia juga akan menyambut berlakunya Free Trade Agreement (FTA) ASEAN-China. Dia menjelaskan, dengan
IHSG Terburuk Di Dunia
JAKARTA (Waspada): Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) semakin menerima serangan aksi jual cukup menutup keras pada perdagangan sesi II yang membuat IHSG ambruk semakin dalam mencapai 78 poin. Kejatuhan ini menjadi penurunan terbur uk di dunia. Pergerakan IHSG hari ini didominasi oleh tekanan jual yang sangat besar pada saham-saham raksasa berkapitalisasi besar. Pada pertengahan perdagangan, IHSG sempat jatuh ke level 2.415, 347 atau jatuh 94 poin lebih. Sentimen negatif skandal Bank Century diduga masih menyelimuti aktivitas pasar. Isu TLKM sempat menempatkan dana di Bank Century juga menjadi penyebab turunnya harga saham TLKM
cukup besar hari ini. Sebagai catatan, TLKM merupakan perusahaan dengan kapitalisasi pasar terbesar di Bursa Efek Indonesia mencapai 10 persen dari seluruh kapitalisasi pasar di lantai bursa. Koreksi sebesar Rp 600 pada saham TLKM berpengaruh cukup besar pada kejatuhan IHSG hari ini. Selain itu, pergerakan IHSG yang cenderung sideways selama beberapa pekan terakhir memang mengindikasikan akan terjadinya tekanan jual cukup besar seperti yang terjadi kemarin. Pada perdagangan Senin (21/12), IHSG ditutup anjlok 78,187 poin (3,11 persen) ke level 2.431,389. Indeks LQ 45 melemah 18,027 poin (3,63 persen) ke level 478,425. Indeks saham tambang dan perkebunan jatuh paling parah
Waspada/Ist
PROMOSI: Kadis Kebudayaan dan Pariwisata Propinsi Sumut Nurlisa Ginting (empat dari kanan), Ketua Badan Promosi Pariwisata Daerah Sumut, Solahuddin Nasution (tiga dari kanan), diabadikan di stand Indonesia bersama delegasi Sumut di CITM Kunming China, beberapa waktu lalu. “Dari kondisi itu pariwisata Sumut harus menentukan target pasar baru yang potensial seperti China yang memiliki potensi jumlah wisatawan yang sangat besar dan memiliki pertumbuhan perkapita terus meningkat yang memungkinkan penduduknya melakukan perjalanan ke luar negeri,” imbuhnya. Selain itu, adanya ikatan historis dan emosional yang
Harga Emas Di Medan Jenis
pemerintah dan beras raskin. Menyinggung jumlah rumah tangga sasaran (RTS) raskin 2010, Dirut Bulog menyatakan sebanyak 17,5 juta RTS atau lebih rendah dari tahun lalu yang 18,5 juta. Sedangkan volume beras untuk setiap RTS juga diturunkan dari 15 kg menjadi 13 kg per bulan, namun tetap dialokasikan selama 12 bulan. Sementara itu menyinggung realisasi pengadaan beras dalam negeri tahun 2010, Sutarto menyatakan, diperkirakan sebanyak 3,2 juta ton atau lebih rendah dibanding tahun ini yang 3,8 juta ton. Pengadaan sebanyak itu, untuk memenuhi kebutuhan cadangan beras pemerintah (CBP) tahun 2010 mencapai 500.000 ton yang akan digunakan untuk beras siaga kondisi darurat. Sedangkan untuk beras raskin mencapai 2,7 juta ton dengan alokasi anggaran APBN kurang lebih Rp11 triliun.(ant/dtc)
Pengamat: Ekonomi 2010 Rapuh
Sumut Siap Rebut Pasar Wisata China MEDAN (Waspada): Berdasarkan data, lebih dari 40 juta wisatawan China yang melakukan perjalanan ke luar negeri setiap tahunnya. Indonesia baru mendekati sekitar 300 ribu wisatawan, dan mayoritasnya berkunjung ke Bali. Melihat dari potensi itu, Indonesia khususnya Sumatera Utara perlu memanfaatkan peluang potensi pasar wisatawan China untuk berkunjung ke Sumut, kata Ketua Badan Promisi Pariwisata Daerah Sumut (BPPDSU) Solahuddin Nasution kepada wartawan, di Medan, Minggu (20/12). “Langkah yang diambil Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sumut Nurlisa Ginting dengan BPPDSU untuk mengikuti event China International Travel Mart (CITM) 18-21 November di Kunming, China dengan membawa delegasi Sumatera Utara bertujuan untuk itu,“ jelasnya. Dia mengatakan mereka yang dibawa ke China adalah Adil Anwar (Ever Prompt Travel), CHJ Gultom (Boraspati Travel), Robert Lam (Horas Tour), Ie Ie Djulaika (Maju Ika
Perum Bulog juga menyatakan, siap menyalurkan beras bagi rakyat miskin (raskin) awal Januari 2010. Dirut Perum Bulog Sutarto Alimoeso menyatakan, saat ini beras untuk program raskin tersebut sudah tersedia di gudang Bulog bahkan volumenya melebihi kebutuhan. “Penyaluran raskin 2010, saya kira kita dilakukan sesuai dengan program. Mestinya awal Januari pun kita siap,” katanya ketika mendampingi Menteri Perdagangan Mari Pangestu dan Menteri Pertanian Suswono melakukan kunjungan ke Pasar Jatinegara dan Pasar Induk beras Cipinang. Stok beras akhir 2009, tambahnya, mencapai 1,7 juta ton, lebih tinggi dari tahun lalu hanya 1,2 juta ton sehingga masyarakat tidak perlu khawatir mengenai tersedianya pasokan beras di Tanah Air. Menurut dia, cadangan akhir 2009 sebesar 1,7 juta ton merupakan beras cadangan
sangat kuat antara China bagian Selatan dengan Sumatera Utara serta terjalinnya hubungan kerjasama Sister City antara Kota Medan dengan Guang Zhou, Shenzen, Dzeng Du yang memiliki populasi terpadat di dunia menambah peluang Sumut untuk mendapatkan kunjungan wisatawan dari negara tirai bambu tersebut, kata Solahuddin.
Valuta Asing Di Medan Mata Uang
Jual
Beli
Dolar AS Dolar Australia Franc Swiss Poundsterling Inggris Dolar Hongkong Yen Jepang Dolar Singapura Euro Ringgit Malaysia
9.505 8.630 9.492 15.971 1.258 107,29 6.864 13.899 2.805
9.495 8.414 9.138 15.605 1.164 103,63 6.700 13.639 2.780
mencapai 69 poin (3,23 persen) dan 62 poin (3,48 persen). Bursa-bursa regional Asia berjalan variatif mengiringi bursa Eropa dibuka seluruhnya berada di zona hijau pada siang tadi. Indeks Komposit Shanghai naik 9,09 poin (0,29 persen) ke level 3.122,97. Indeks Hang Seng turun 227,78 poin (1,08 persen) ke level 20.948,10. Indeks Nikkei-225 naik 41,42 poin (0,41 persen) ke level 10.183,47. Indeks Straits Times turun 8,85 poin (0,31 persen) ke level 2.793,94. Perdagangan berjalan cukup ramai di sesi II dengan frekuensi transaksi di seluruh pasar sebanyak 73.761 kali dengan volume 4,358 miliar saham senilai Rp4,359 triliun. Sebanyak 25 saham naik, 186 saham turun dan 42 saham stagnan. Saham-saham paling aktif yang mengalami kenaikan harga antara lain Kentucky
total produktivitas Indonesia hanya naik 1,5 persen dari tahun 1998, pekerjaan rumah terbesar pemerintah tahun depan adalah peningkatan produktivitas. “PR terbesarnya yaitu meningkatkan produktivitas,” tegasnya. Sri berpendapat, total produktivitas Indonesia belum terlalu buruk meski masih di bawah Cina yang kenaikannya mencapai 4 persen. Dia menambahkan jumlah pekerja di sektor informal juga harus diwaspadai. Sebab, hal itu merupakan tanda turunnya kualitas pembangunan. Sekitar 50 juta pekerja berada di sektor mikro. (dtc)
Fried Chicken (FAST) naik Rp500 ke Rp5.200, Astra Otoparts (AUTO) naik Rp100 ke Rp5.700, Jaya Konstruksi (JKON) naik Rp100 ke Rp700, Bayan Resources (BYAN) naik Rp100 ke Rp5.700, AKR Corporindo (AKRA) naik Rp60 ke Rp1.130, Gudang Garam (GGRM) naik Rp50 ke Rp19.850. Sedangkan saham-saham paling aktif yang mengalami penurunan harga antara lain Astra International (ASII) turun Rp1.100 ke Rp33.900, United Tractor (UNTR) turun Rp800 ke Rp15.050, Telkom (TLKM) turun Rp600 ke Rp9.500, Indocement (INTP) turun Rp950 ke Rp12.100, Astra Agro Lestari (AALI) turun Rp900 ke Rp22.700, Lonsum (LSIP) turun Rp500 ke Rp8.000, Indo Ta m b a n g ( I T M G ) t u r u n Rp1.000 ke Rp30.400, Bir Bintang (MLBI) turun Rp1.000 ke Rp177.000, Bumi Resources ( BU M I ) t u r u n R p 1 5 0 k e Rp2.100.(dtc)
Rupiah Melemah 25 Poin JAKARTA (Antara): Kurs rupiah terhadap dolar AS di pasar spot antarbank Jakarta, Senin sore turun 25 poin menjadi Rp9.495-Rp9.505 per dolar dibanding penutupan akhir pekan lalu Rp9.470-Rp9.480, karena aksi lepas makin berlanjut. Analis Valas PT Bank Saudara Tbk, Rully Nova di Jakarta, Senin (21/12), mengatakan permintaan dolar di pasar menjelang akhir tahun ini cenderung meningkat sehingga akibatnya rupiah kembali terpuruk. Rupiah pada akhir tahun ini diperkirakan akan berada di atas Rp9.500 per dolar, ucapnya. Menurut Rully Nova , pasar uang sejak pekan lalu cenderung negatif terhadap rupiah, karena pelaku pasar sangat khawatir dengan kasus Bank Century yang masih tak menentu. Pelaku khawatir pertumbuhan ekonomi nasional akan terganggu dengan kasus yang diperkirakan akan berlarut-larut, katanya. Pelaku pasar, lanjut dia cenderung melepas rupiah, mereka mengindahkan meski munculnya isu positif dari Wall Street. Namun faktor utama yang menekan rupiah itu adalah karena pelaku pasar menjelang akhir tahun ini membutuhkan dolar lebih besar, ucapnya. Rupiah pada hari berikutnya akan terus melemah hingga menembus angka Rp9.500 per dolar, namun tekanan terhadap rupiah kemungkinan mendapat hambatan apabila Bank Indonesia masuk pasar melakukan intervensi.
Bunga KUR Diturunkan 2 Persen JAKARTA (Waspada): Pemerintah menetapkan penurunan suku bunga KUR dari 16 persen menjadi 14 persen untuk plafon kredit Rp5 juta ke atas. Sedangkan, untuk suku bunga KUR dengan plafon Rp5 juta ke bawah juga diturunkan dari 24 persen menjadi 22 persen. Hal ini disampaikan Menteri UKM Syarif Hasan usai rapat koordinasi di Kantor Menko Perekonomian, Jakarta, Senin (21/ 12). “KUR dari 16 persen turun menjadi 14 persen kemudian untuk KUR mikro turun dari 24 persen menjadi 22 persen maksimal ya,” ujar Syarif. Berdasarkan hasil rapat hari ini, tambah Syarif, pemerintah juga telah menetapkan 19 bank manjadi penyalur KUR, di antaranya 13 Bank Pembangunan Daerah (BPD) dan 6 bank BUMN. Mengenai jaminan KUR, Syarif menegaskan pemerintah meniadakan jaminan sebesar Rp 5 juta. “Jaminan 5 juta rupiah clear, tidak ada jaminan, tidak pakai jaminan,” tegas Syarif. Dengan kebijakan baru ini, tambahnya, pencapaian penyaluran KUR bisa sekitar Rp220 triliun per tahun. “Insya Allah bisa tercapai Rp220 triliun per tahun,” harap Syarif.(dtc)
Sumatera Utara
WASPADA Selasa 22 Desember 2009
Kota Medan B. Aceh Binjai Bireuen B. Pidie G. Sitoli K. Jahe Kisaran Kutacane
Zhuhur 12:21 12:34 12:22 12:29 12:28 12:28 12:25 12:22 12:24
‘Ashar 15:45 15:57 15:46 15:52 15:51 15:51 15:50 15:46 15:48
Magrib 18:19 18:29 18:20 18:24 18:25 18:25 18:27 18:21 18:23
‘Isya
Imsak
Shubuh Syuruq
Kota
19:33 20:43 19:34 19:38 19:39 19:39 19:41 19:35 19:37
04:51 05:07 04:51 05:01 05:00 05:00 04:51 04:50 04:54
05:01 05:17 05:01 05:11 05:10 05:10 05:01 05:00 05:04
Langsa 12:24 L.Seumawe 12:27 L. Pakam 12:20 Sei Rampah12:19 Meulaboh 12:31 P.Sidimpuan12:19 P. Siantar 12:20 Balige 12:20 R. Prapat 12:16
06:21 06:38 06:22 06:32 06:31 06:31 06:22 06:21 06:24
Zhuhur ‘Ashar 15:47 15:50 15:44 15:43 15:55 15:44 15:44 15:44 15:41
Magrib
‘Isya
Imsak
Shubuh Syuruq
Kota
18:20 18:23 18:18 18:17 18:28 18:21 18:19 18:20 18:12
19:34 19:37 19:33 19:31 19:42 19:35 19:33 19:34 19:31
04:55 05:00 04:51 04:49 05:02 04:44 04:48 04:47 04:43
05:05 05:10 05:00 04:59 05:12 04:54 04:58 04:57 04:53
Sabang 12:34 Pandan 12:21 Sibolga 12:21 Sidikalang 12:22 Sigli 12:32 Singkil 12:25 Stabat 12:22 Takengon 12:28 T.Balai 12:17 Tapaktuan 12:27
06:26 06:30 06:21 06:20 06:32 06:15 06:19 06:18 06:14
Dihisab oleh: Tim Ahli Badan Hisab dan Rukyat (BHR) Sumut
Rayakan I Muharram Dengan Dzikir Akbar SUNGGAL (Waspada): Seribu lebih masyarakat Desa Medan Krio Sunggal, Deliserdang, merayakan I Muharam 1431 H dengan melakukan dzikir akbar di Lapangan Medan Krio, Kamis (17/ 12) malam. Hadir dalam acara dzikir yang dipandu Ustadz Hariri Rokani SAg, Sekcam Sunggal, Zaki A. S.Sos, Kepala Desa Medan Krio Suprayetno, Ketua Panitia Samiran, Sekretaris Hermanto, Bendahara Sutrisno, Humas Mahmud Siregar, para ulama dan tokoh masyarakat. Sekcam Sunggal Zaki A, S.Sos dalam sambutannya mengatakan, perayaan I Muharram 1431 H yang dilakukan warga Medan Krio sangat baik dan harus ditingkatkan lebih baik lagi pada tahuntahun mendatang. Dijelaskannya, kegiatan perayaan yang bernilai ibadah tersebut memiliki banyak ragam di antaranya perlombaan azan tingkat remaja, lomba pembacaan ayat-ayat suci Al Quran, juz ama hingga lomba lainnya. Ustadz Hariri Rokani dalam ceramahnya mengatakan, I Muharram harus dijadikan momentum bagi umat Islam untuk hijrah meningkatkan nilai ibadah, tolong menolong dan mempererat silaturahmi dibanding tahun sebelumnya. Sejarah Rasul dalam I Muharram, hijrah meninggalkan kampung halamannya ke tempat lain bersama para sahabat demi membesarkan ajaran Allah SWT agar meluas hingga ke berbagai negeri. “Hendaknya nilai-nilai mulia Rasulullah dapat menjadi teladan bagi semua umat Islam,” lanjutnya.(m40)
Polisi Lamban Tangani Kasus Penganiayaan Pelajar BINJAI (Waspada): Anjar Habib Saragih,16, pelajar Kelas III SMA N II Binjai warga Pasar Tavip Binjai korban pengeroyokan 26 Nopember menderita luka serius. Selama 10 hari korban dirawat di RSU Djoleham Binjai. Merasa tidak senang, dengan didampingi orang tuanya korban melaporkan penganiayaan itu ke Polsek Binjai Timur. dengan No Pol : STPL / 219/ XI/ 2009/ SPK “A”. Namun hampir 1 bulan, polisi belum mengamankan tersangka pelaku Penganiayaan berawal saat Anjar bersama teman wanitanya melintas di Jalan Danau Poso, Gg Madrasah, Km 19, Kelurahan Sambirejo, Kecamtan Binjai Timur. Kerika itu ada dua pemuda yang menunggu dan menyuruh korban.“Kau yang namanya Anjar.’’ Begitu korban menjawab lalu kedua pelaku menganiaya korban dan setelah itu kedua pelaku kabur meninggalkan korban begitu saja. Orang tua korban Ros Minggu (20/12) mengatakan sangat kecewa dengan kinerja Polsek Binjai Timur. Alasan polisi, kedua tersangka kini sudah tidak ada lagi di daerah itu. Ditambahkan kalau memang kendala polisi pelaku sedang sekolah di Aceh, itu bukan alasan, sebab pelaku masih tanggung jawab orangtuanya, ‘’Yang menyekolahkanya sudah jelas orangtua, jadi kalau memang betul-betul Polisi bekerja pasti bisa,’’ ucapnya. Ros berharap kepada Kapolresta Binjai AKBP Roberts Kennedy agar menangkap tersangka pelaku penganiaya anaknya. (a04)
Pemilik Satu Paket SS Ditangkap BINJAI (Waspada): Anggota Sat Narkoba Polresta Binjai, dipimpin Kaur Bin Ops Iptu Arnold Hasibuan, Sabtu (19/12) pukul 20:00 meringkus DI alias Dody, 25, warga Pasar V, Dusun I, Adi Mulyo, Kecamatan Sei.Bingai Langkat pemilik satu paket sabhu, tidak jauh dari rumahnya. Kapolresta Binjai, AKBP Robets Kennedy melalui Kasat Narkoba AKP Rosad Sibarani, Senin (21/12) membenarkan. Penangkapan berawal dari informasi dari warga kalau di Pasar V, Dusun I, Adi Mulyo, Kecamatan Sei Bingai ada pesta sabhu. Petugas kemudian meluncur ke lokasi namun tidak menemukan pesta sabhu ini. Namun petugas curiga melihat gerak-gerik DI alias Dody, ketika saku celananya diperiksa ditemukan satu paket shabu. (a04)
Truk Muatan Pakaian Bekas Diserahkan Ke Polresta Binjai BINJAI (Waspada): Truk kontainer BL 8940 NL yang bermuatan pakaian bekas eks luar negeri sebanyak 152 bal, diduga hendak diselundupkan dari Aceh ke Medan baru-baru ini berhasil diamankan anggota Brimob Binjai di Jalan Baru, Kecamatan Binjai Timur. Setelah hampir satu minggu ditahan di Markas Brimob Binjai Dataran Tinggi, Kecamatan Binjai Timur, Jumat (18/12) malam diserahkan ke Polresta Binjai. Penyerahan truk dibenarkan Kapolresta Binjai, AKBP Robets Kennedy melalui Kasat Reskrim AKP HM Taufiq , Senin (21/ 12). Sementara sopir truk beserta pemilik pakaian bekas berhasil kabur. (a04)
Peringatan Hari Ibu Dan HKSN Batubara Di L.Ruku LIMAPULUH (Waspada) : Pemkab Batubara melaksana kan peringatan Hari Ibu ke-81 dan Hari Kesetiakawanan Sosial (HSKN) Kab.Batubara Tahun 2009 di Lapangan Labuhanruku Talawi,Selasa (22/12) Upacara peringatan Hari Ibu dan HKSN Kab.Batuba ra akan dihadiri Bupati Batubara OK Arya Zulkarnain,SH, MM,Sekdakab H Sofyan, MM,Asisten I,II, staf ahli, Kadis/Badan/Inspektorat/ Sekwan, Ka.Kantor/Kabag/pa ra camat se Batubara, Ketua TP.PKK dan Dharma Wanita serta para Kades/Lurah se Kab.Batubara Hal sama undangan Ketua TP PKK Kab.Batubara Ny Khadijah OK Arya Zulkarnain agar pengurus TP PKK Kabupaten maupun kecamatan se Batubara hadir pada peringatan Hari Ibu ke-81 Tahun 2009 dan HKSN di La buhanruku Talawi. Sementara pihak kepanitiaan sejak,Sabtu (19/12) telah mempersiapkan lokasi kegiatan seperti pameran/bazar memeriahkan peringatan itu. (a30)
Maratamin Harahap, Ketua MUI Labusel KOTAPINANG (Waspada): Musyawarah Daerah (Musda) Dewan Pimpinan Majelis Ulama Indonesia (DP-MUI) Kab.Labuhanbatu Selatan digelar Minggu (20/12) di Balai Pertemuan Kantor Bupati Labusel. Musda dibuka Pj Bupati Labusel diwakili Asisten II /Admum Drs Zulkarnain, dihadiri Sekretaris MUI Provinsi Sumatera Utara Prof DR Hasan Bakti Nasution MA, dari MUI Kab Labuhanbatu induk Drs H Hamid Zahid,dan sejumlah pengurus ormas islam, tokoh ulama, cendekiawan pimpinan pondok pesantren, serta Kakandepag Labuhanbatu Drs Zulfan Arif Nasution. Ketua Panitia Azhar mengatakan, Musda MUI Labusel yang pertama sejak pemekaran, guna untuk memilih kepengurusan DPMUI di Kab. Labusel, berlangsung cukup demokrasi. Pantauan Waspada, usai sidang komisi A,B dan C, diadakan pemilihan formatur yakni dari MUI Provsu 1 orang, MUI Lab.Batu induk 1 orang, dua orang dari Kecamatan serta 1 orang dari Ormas. Hasil rapat formatur, Maratamin Harahap terpilih sebagai Ketua MUI Kab.Labusel periode 2009 hingga 2014. Selanjutnya Ketua terpilih diberi waktu selama satu minggu untuk menyusun komposisi personalia pengurus MUI Kab. Labusel. Menurut Panitia, pelantikan dilaksanakan Minggu (27/12) di tempat yang sama, dirangkai dengan seminar tentang Tahun Baru Islam. (c05)
Zhuhur ‘Ashar 15:56 15:45 15:45 15:46 15:54 15:49 15:45 15:51 15:41 15:51
17
Magrib
‘Isya
Imsak
Shubuh Syuruq
Kota
18:28 18:22 18:22 18:22 18:27 18:25 18:20 18:25 18:16 18:26
19:43 19:36 19:36 19:36 19:41 19:39 19:34 19:39 19:30 19:40
04:08 04:47 04:47 04:50 05:04 04:52 04:51 04:23 04:45 04:56
05:18 04:57 04:59 05:00 05:14 05:02 04:01 05:09 04:55 05:06
Tarutung 12:20 T.Tinggi 12:19 Panyabungan 12:17 Teluk Dalam12:24 Salak 12:22 Limapuluh 12:18 Parapat 12:20 GunungTua 12:17 Sibuhuan 12:17 Lhoksukon 12:27
06:38 06:18 06:18 06:21 06:35 06:23 06:22 06:30 06:16 06:27
Zhuhur ‘Ashar 15:45 15:43 15:43 15:50 15:47 15:42 15:44 15:44 15:42 15:49
Magrib
‘Isya
Imsak
Shubuh Syuruq
18:21 18:18 18:20 18:28 18:22 18:17 18:20 18:20 18:19 18:22
19:35 19:32 19:34 19:42 19:36 19:31 19:34 19:34 19:33 19:36
04:47 04:48 04:42 04:49 04:50 04:47 04:48 04:48 04:42 04:59
04:57 04:58 04:52 04:59 05:00 04:57 04:58 04:58 04:52 05:09
06:18 06:19 06:13 06:20 06:21 06:18 06:19 06:19 06:13 06:29
Perusakan TNGL Berlanjut, Ratusan Pengungsi Masih Menetap STABAT (Waspada): Pemindahan atau relokasi para pengungsi eks Aceh di Taman Nasional Gunung Leuser (TNGL) hingga kini belum terealisasi meskipun ditangani pemerintah pusat dan disiapkan lokasi di Solok, Sumatera Barat.
Kapolres Langkat AKBP Mardiyono melalui Kabag Binamitra Kompol Edi Sudarsono mengemukakan hal itu menanggapi pemberitaan Waspada, Senin (21/12) berjudul ‘Ratusan warga PIR ADB Masuki Kawasan Hutan TNGL’. Karena itu, katanya, Kapolres mengimbau warga PIR ADB Besitang tidak ikut-ikutan menggarap hutan di TNGL. ‘’Itu tinda-
kan melanggar hukum. Kami akan tegas jika masyarakat Besitang memasuki TNGL dan menggarapnya,’’ ujarnya, Senin (21/12). Menyinggung kecemburuan sosial masyarakat dengan ratusan warga pengungsi eks Aceh yang bertahun-tahun bermukim TNGL, kata Edi, Polres Langkat jauh sebelumnya telah menindaklanjuti perma-
Baru 40 Persen Aset Umat Islam Di DS Miliki Sertifikat LUBUK PAKAM (Waspada): Dari 1.113 persil aset umat berupa tanah wakaf baik yang diperuntukkan bagi pertapakan masjid/mushala,sekolah dan kuburan di wilayah Kabupaten Deliserdang, baru sekira 40 persen aset umat tersebut yang telah memiliki sertifikat. Karenanya untuk menjaga munculnya berbagai permasalahan serta hal-hal yang sama tidak diinginkan khususnya menyangkut keberadaan tanah wakaf, diminta agar pengelola tanah wakaf mensertifikatkan tanah wakaf tersebut ke kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN). Kepala Kantor Departemen Agama (Ka.Kandepag) Kabupaten Deliserdang Drs HM Adlin Damanik MAP, mengemukakan hal itu pada peresmian pemakaian Masjid Al Istiqamah berlokasi di Jalan Sadar Timur Desa Sekip Kecamatan Lubuk Pakam, Jumat (18/12) bertepatan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1431 H.
Peresmian masjid Al Istiqamah yang sebelumnya berstatus mushala ini ditandai dengan pemotongan nasi tumpeng, penandatangan prasasti dilanjutkan pemukulan beduk dan shalat Jumat berjamaah pertama serta pelaksanaan shalat Tasbih yang dilakukan para kaum ibu di kawasan itu. Hadir Wakil Ketua DPRD Deliserdang Dwi Andy Syahputra LC, Kadisdipora Drs Sofian Marpaung MPd, Kadisdukcapil yang juga Ketua DPC NU Deliserdang H Abdul Malik Dalimunthe SH,MM,Camat Lubuk Pakam Drs Sariguna Tanjung MSi, Mahruzar SH serta ratusan umat muslim yang sekaligus juga mengikuti shalat Jumat berjamaah pertama. Kakandepag Drs HM Adlin juga menyampaikan rasa syukur dengan berubahnya status bangunan dan kemudian mengingatkan kepada pengurus Badan Kemakmuran Masjid (BKM) Al Istiqamah untuk secepatnya mengurus sertifikat
Kendala pemusnahan barak-barak pengungsi di pedalaman TNGL sebagaimana informasi dan data yang diperoleh Waspada, disebabkan perlawanan warga pengungsi. ‘’Masyarakat Besitang saja takut masuk ke dalam TNGL karena para pengungsi di sana menganggap jika ada orang luar masuk, akan mengganggu kehidupan mereka, bahkan aparat keamanan pernah disandera pengungsi beberapa waktu lalu,’’ kata sumber. Pendudukan lahan TNGL
oleh kelompok masyarakat yang menamakan dirinya sebagai pengungsi Aceh berlangsung sejak Januari 2000 hingga kini dan masih dihuni 672 KK. Pengungsi berdomisili di kawasan Barak Induk 200 KK, Barak Kentongan 150 KK, Seiminyak 160 KK dan Barak Tower lebih 50 KK. Pembahasan kasus pendudukan lahan kawasan TNGL telah lama dilakukan Pemkab Langkat, Pemprovsu dan Pusat. Namun, hingga kini penyelesaiannya tidak terealisasi. (a38/ a01)
tanah wakaf Masjid Al Istiqamah ke kantor BPN Deliserdang. Karena biaya pengurusan sertifikat untuk rumah ibadah didanai oleh negara, kata HM Adlin seraya mengajak umat Islam di kawasan itu (Dusun Sadar Timur-red) untuk memakmurkan masjid Al Istiqamah yang baru diresmikan. Ketua BKM Al Istiqamah M Iskandar Mulyadi menjelaskan setelah berubahnya status bangunan dari mushala menjadi masjid, maka BKM bersama dengan warga masyarakat muslim di daerah itu akan melakukan renovasi terhadap kondisi bangunan masjid itu. Pada shalat Jumat pertama di Masjid Al Istiqamah yang baru diresmikan itu bertindak sebagai imam Sulaiman Ahmad. Sedangkan khatibWakil Ketua DPRD Deliserdang Dwi Andy Syahputra LC yang pada khutbahnya mengupas tentang makna Tahun Baru Islam 1 Muharram. (a05)
Dandim 0212/TS: TNI-Polri Kompak, Negara Aman P.SIDIMPUAN (Waspada): Dandim 0212/Tapanuli Selatan, Letkol Inf Togar Pangaribuan, menegaskan bahwa Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Polisi Republik Indonesia (Polri) harus tetap kompak. Karena hubungankompakTNI-Polriitumerupakan salah satu tameng penghalau perusuh dan pengacau di negara ini. Dandim 0212/TS menegaskan itu pada apel gabungan TNI, Polri, PemkabTapsel, dan Pemko Padangsidimpuan,distadionHM Nurdin P.Sidimpuan, Senin (21/ 12), dalam rangka persiapan pengamanan (PAM) menjelang periayaan Natal 2009 dan Tahun Baru 2010. Apelgabungandiikutiratusan prajurit TNI dari Kodim 0212/ TS dan Bataliyon Infantri 123/ RajaWali, personil Polri dari Polres Tapsel, Polres P.Sidimpuan, Brimobdasu Detasemen C, serta dari Satpol PP Tapsel dan Satpol PP Kota P.Sidimpuan. Hadir Komandan Satuan (Dansat) Brimobdasu Kombes Pol DrsVerdianto Iskandar Bitticaca, Bupati Tapsel Ongku P Hasibuan,Walikota P.Sidimpuan, Kapolres Tapsel AKBP Subandriya, Kapolres P.Sidimpuan AKBP Roni Bakhtiar Arif, Danyon 123/ RW Letkol Inf Benny Satria, Kaden C Brimobdasu Kompol Arif Budiman, Dansub Denpom Lettu CPM Lukas, perwira TNIPolri, dan SKPD.
salahan itu dan pernah dilakukan penggusuran massal oleh aparat gabungan, tetapi ada perlawanan dari penggarap hingga gebrakan saat itu tidak berhasil. Kabag Binamitra berharap dukungan dan kerjasama petugas TNGL, Polhut, Pemkab Langkat serta Muspika menindaklanjuti masalah itu, menasehati warga PIR untuk tidak menggarap hutan negara serta mengambil sikap tegas dengan keberadaan pengungsi Aceh yang masih berlanjut di TNGL, kata Kompol Edi Sudarsono.
Waspada/Asrirrais
MENINJAU: Dalam gambar tampak sejumlah anggota Komisi D DPRD Sumut dalam kesempatan kunjungan kerja turun meninjau ke lokasi proyek PLTU II New Sumbagut yang berlokasi di Desa Tangjungpasir, Kec. Pangkalansusu, Langkat, Senin (21/12).
2011, PLTU Tanjungpasir Bisa Dioperasikan
Waspada/Sukri Falah Harahap
SEMAT PITA: Dandim 0212/TS Letkol Inf Togar Pangaribuan, menyematkan pita operasi gabungan pengamanan di pundak perwakilan personil TNI, Polri, PM, dan Pol PP, sebagai tanda digelarnya PAM kesiapsiagaan menghadapi Natal 2009 dan Tahun Baru 2010, Senin (21/12). DalampengamananininantiDandim menyebutkan, sampai saat ini Kamtibmas di nya, Dandim 0212/TS menekanwilayah teritorial Kodim 0212/ kan agar seluruh aparat TNI, Polri, TS meliputi Kabupaten Tapsel, dan pemerintah daerah yang Madina, Palas, Paluta, dan Kota bertugas nantinya, agar tetap P.Sidimpuan, masih kondusif. Ini menjaga kekompakan dan citra sebagai bentuk komitmen bersa- baik selaku petugas keamanan. ma antara jajaran TNI, Polri, Jalin terus kekompakan dan pemerintahd aerah, dan segenap harmonisasi, sehingga pihak lain akan berpikir seribu kali untuk elemen masyarakat. berbuat onar dan meresahkan “Sebagai bentuk komitmen masyarakat. bersama, kita sepakat menggelar Bupati Tapsel mewakili apel bersama dalam rangka ke- pemerintah daerah, mengimbau siapankitadalammengamankan kepada seluruh personil aparat situasi dan suasana selama ber- gabungan TNI/Polri dan Pol PP langsungnya perayaan hari Natal yang dilibatkan dalam pengama2009 danTahun Baru 2010. Sehi- nan Natal danTahun Baru, dapat ngga warga yang menjalankan bekerjasama dengan baik untuk ibadah tidak terusik gangguan menciptakan keamanan sekondusif mungkin. (a20) pihak lain,” ujarnya.
PANGKALANSUSU (Waspada): Proyek PLTU-II New Sumbagut di Desa Tanjungpasir, Kec. Pangkalansusu pada akhir tahun 2010 sudah dapat diujicoba dan Maret 2011 sudah dapat beroperasi. Demikian terungkap dalam kunjungan kerja Komisi D DPRD Sumatera Utara, dipimpin H Ajib Shah, Senin (21/12). Kehadiran wakil rakyat itu disambut Manajer PT PLN Sumatera-I, Khusnul dan sejumlah tenaga teknis dari perusahaan plat merah termasuk konsorsium dari PT Nincec Multi Dimensi. Kunjungan dimaksud untuk mencari masukan apa yang menjadi hambatan PT PLN dalam pelaksanaan proses percepatan pembangunan. Dewan meminta kepada manajemen PT PLN untuk terbuka mengutarakan apa yang menjadi kendala proyek PLTU selama ini. Untuk akselerasi proses pembangunan kelistrikan di Sumut, para anggota Komisi D menyatakan, mereka siap memberikan dukungan demi kestabilan pasokan listrik di daerah ini. Khusnul, dalam pertemuan itu menyampaikan beberapa permasalahan. Dia mengatakan, banyak pihak yang takut atas dampak pencemaran. Takut atas dampak, menurutnya, adalah hak semua orang, tapi perusahaan tetap berupaya meminimalisir dampak dan dalam operasionalnya nanti tetap dipantau bagian lingkung hidup. Selain itu, menyangkut penerimaan tenaga kerja, menurut dia, juga nantinya akan menjadi masalah apabila PLTU sudah beroperasi. Pada prinsipnya, perusahaan tetap membutuhkan
tenaga kerja dengan pertimbangan lebih mengutamakan kualitas calon tenaga kerja dibanding kuantitas. Terkait masalah infrastruktur jalan, Khusnul di hadapan anggota dewan berjanji akan membangun akses jalan apabila proyek telah selesai dibangun. “Kalau proyek telah selesai kami akan membangun jalan yang bagus,” ujarnya. Menurut dia, kendala lain yang dihadapi masalah modal dimana minat investor untuk menanamkan investasi di PLN rendah karena nilai jual listrik kepada konsumen masih relatif rendah sehingga tidak menjanjikan provit. Sebenarnya PLN tidak monopoli, hanya saja investor tak ada yang berminat menanamkan modalnya. Usai melakukan dialog, para anggota dewan dari Komisi D yang dipimpin Ajib Shah, didampingi Manajer PT PLN Sumatera-I, Khusnul turun ke lapangan meninjau lokasi pembangunan proyek. Mereklamasi Sementara itu, mantan anggota Komisi I DPRD Langkat Tarulisani pada hari yang sama kepada Waspada mendesak Pemkab Langkat agar memerintahkan PT Nincec Multi Dimensi salah satu konsorsium PLTU untuk menepati janjinya mereklamasi bekas galian C yang menyebabkan kerusakan terhadap lingkungan. Menurut dia, sesuai izin yang dikeluarkan Pemkab Langkat, izin galian C PT Nincec hanya 1,8 ha, tapi nyata areal yang digali mencapai 4 ha. Kemudian, kedalaman galian bertentangan dengan izin yang diberikan, yakni mencapai 1 meter sampai dengan 2 meter. (a02)
Pilkades Enam Desa Di Sunggal DS Usai, Sejumlah Warga Protes P2K SUNGGAL ( Waspada): Pelaksanaan pemilihan kepala desa (Pilkades) enam desa di Kecamatan Sunggal. Kab. Deliserdang yang berlangsung Jumat (18/12) dan 5 desa pada, Minggu (20/12) berjalan lancar dengan terpilihnya 5 Kades dari 21 Cakades. Keenam Kades terpilih itu Ustadz Muhammad Harmain, SAg (Muliorejo), Robert Ginting (Sumber Melati Diski), Aidil Mawar Nasution (Pujimulio), Hajali (Sunggal Kanan), Kasiman (Payageli) dan Marulak Sibuea (Telagasari). Demikian dijelaskan Sekretaris Panwas/Kasipem Kec. Sunggal, jahar Rambe, S.Sos, Senin (21/12). Menurutnya, penghitungan suara masing-masing desa tersebut hingga dinihari bahkan sampai pagi keesokannya. Antara lain Desa Mulyorejo yang DPTnya mencapai 17 ribu jiwa, namun hadir
memilih lebih dari 9 ribu. Menjawab pertanyaan, Jahar menyebutkan, di masingmasing desa yang menyelenggarakan Pilkades tersebut, umumnya kehadiran warga pemilih sekitar 70 persen dari jumlah pemilih terdaftar. Dia mengakui perihal adanya penghitungan ulang kertas suara Pilkades di Telagasari disebabkan adanya protes terhadap P2K setempat, namun akhirnya dapat diselesaikan meskipun sempat terjadi ketegangan dan Poltabes menurunkan sejumlah personil untuk mengamankan penghitungan ulang tersebut yang langsung diawasi Camat Sunggal HMA Yusut Siregar bersama Kapolsekta Medan Sunggal. Menyinggung adanya warga Desa SM Diski yang mengaku tidak ikut memilih dan tidak terdaftar, Jahar menjelaskan, menurut laporan P2K dan petugas
pendata, warga sebelumnya sudah diberitahu dan diimbau, jika belum terdaftar bisa melapor ke Sekretariat. Kalaupun ada protes, semestinya sebelum Pilkades dilaksanakan. ‘’Sesuai keterangan pihak P2K SM Diski, awalnya sudah dilakukan rapat membahas agar warga yang belum terdaftar bisa ikut memilih dengan memperlihatkan KTP desa bersangkutan. Akan tetapi, upaya tersebut tidak diterima dan disepakati oleh salah seorang Cakades,’’kata Jahar. Hal serupa juga dikemukakan Camat Sunggal selaku Ketua Panwas. Disebutkannya, tahapan Pilkades sudah sejak Oktober 2009. Imbauan dan pengumuman sudah terselenggara oleh masing-masing panitia Pilkades tiap desa. ‘’Soal adanya riak-riak adalah dinamika demokrasi, sama halnya ketika Pemilu Legislatif
dan Pilpres, namun diharapkan usai Pilkades di Sunggal ini, masyarakat kembali utuh serta tidak berkelompok-kelompok lagi,’’ katanya. Gugat Sementara, Panitia Pemilihan Kepala (P2K) Desa Sumber Melati (SM) Diski, bakal digugat kalangan warga karena dugaan larangan terhadap warga untuk memilih. Hal itu dikemukakan Salimik, warga Dusun II, Desa SM Diski Menurutnya, dia akan mengadukan P2K Diski ke Panwas Kecamatan dan Poltabes Medan karena hak pilihnya hilang. Dikatakannya, sebelum Pilkades 18 Desember 2009, dia meminta surat memilih ke P2K, namun tidak diberikan, lalu selaku mantan Kades dia mendatangi pihak desa, namun tidak juga mendapatkannya.
Kemudian, informasi sebelumnya, warga yang tidak terdaftar di DPT dan tidak mendapat surat undangan dapat menggunakan hak pilih dengan membawa KTP dan kartu keluarga. Ironisnya, perubahan peraturan itu terjadi saat proses pemberian suara berlangsung, alasannya Cakades tidak setuju sehingga P2K merubah peraturan berdasarkan kesepakatan itu. Warga menduga P2K sengaja tidak mendata dan memberikan kartu undangan kepada warga, di antaranya Dusun II. Dari 1600 lebih pemilih berdasarkan DPT saat Pilpres, hanya 929 masuk dalam DPT Pilkades, sedangkan hampir 700 warga tidak memilih. Kepala Dusun II, M Nasib yang dikonfirmasi Waspada mengaku larangan itu sesuai
instruksi P2K. Sedangkan Ketua P2K SM Diski, Benteng Ginting, SH membenarkan telah melarang warga yang tidak terdaftar di DPT dan tidak membawa undangan memberikan suara ke Pilkades dengan alasan diprotes para Cakades. Warga Medan Menurut keterangan diperoleh, DPT Dusun II SM Diski terindikasi pemalsuan . Hal itu dibuktikan banyaknya warga yang memiliki KTP setempat tidak didata P2K. Terdapat delapan warga Sei Sikambing D, Medan Petisah mendapat hak pilih. Warga itu membenarkan, dia dan keluarganya belum memiliki KTP Diski. Surat undangan memilih yang belum terpakai telah diserahkan ke tokoh masyarakat untuk diserahkan ke Panwas Kec. Sunggal. (m34/m40)
18
Sumatera Utara
WASPADA Selasa 22 Desember 2009
DPRD Telusuri Alur Sungai Silau Diduga Tercemar
Hotmix Miliaran Rupiah Undang Tanda Tanya LIMAPULUH(Waspada): Proyek miliaran rupiah berupa paket pekerjaan hotmix pada ruas Jalan Kedai Sianam, Titi Putih, Desa Pematangpanjang,Kec. Limapuluh, Kab. Batubara dipertanyakan. Selain tidak memiliki plang proyek pekerjaan baru dimulai dan terancam tidak akan selesai dalam limit waktu yang ditentukan. Menurut keterangan Waspada peroleh menyebutkan, proyek hotmix yang bersumber dari APBD Tahun 2009 itu baru dikerjakan dalam bulan Desember dan memungkinkan tidak akan selesai pada waktu ditentukan. Selaku penanggungjawab proyek Dinas PU dan Pertambangan. ‘’Lihat saja sekarang tingkat pekerjaan baru tahap menghampar dan belum digilas dengan ketebalan rata-rata 3 cm sebagaimana hasil pengukuran kami di lapangan,’’sebut Sekretaris DPD IPK Kab Batubara Aminuddin Siregar kepada Waspada, Senin (21/ 12). Kejanggalan lain katanya, alat berat (stawalas) digunakan berbobot kecil 4 ton kebawah. Sedangkan untuk mengilas onderlag saja maksimal digunakan 6 ton.’’Jika ini terus dipertahankan dikhawatirkan pekerjaan tidak akan bertahan lama sebab kualitas pemadatan pada ruas jalan tidak maksimal. Apalagi ruas jalan dimaksus kerap dilalui oleh truk muatan sarat membawa hasil pertanian maupun laut untuk menghindari jembatan timbang di Jalinsum Dolok Estate Limapuluh,’’ tambah seorang warga. Abdul Latif, tim pencari fakta LSM AMPPUN telah melaporkan pekerjaan hotmix ke pimpinan lembaganya guna ditindak lanjuti bersama paket pekerjaan ruas Jalan Titi Merah diduga masih dalam satu paket pekerjaan yang dilakukan kontraktor sama. (a11)
BPN Diminta Tunda Proses HGU PT HPP MEDAN (Waspada): Badan Pertanahan Nasional (BPN) Sumut diminta tidak tergesa –gesa memproses izin Hak Guna Usaha (HGU) kepada PT Hijau Priyan Perdana (HPP) di Labuhanbatu. Pasalnya, proses ganti rugi atas lahan kepada warga setempat belum selesai dan masih mengandung sejumlah masalah. “Sebelum perusahaan menyelesaikan proses ganti rugi kepada warga, sebaiknya proses izin HGU tidak diproses”, kata Wakil Ketua DPD Partai Demokrat Sumut, Drs Ahmad Ikhyar Hasibuan di Medan, Senin (21/12). Mantan anggota Komisi A DPRDSU ini menegaskan, BPN jangan terfokus terhadap risalah areal rencana HGU yang dikeluarkan Pemkab Labuhanbatu. Karena sesuai kenyataan dilapangan, pihak Pemkab sendiri tidak pernah melakukan peninjauan lokasi secara benar. Menurutnya, PT HPP diketahui sedang mengurus permohonan izin HGU atas 14 hektar lahan di Desa Telaga Suka, Kecamatan Panai Tengah, Labuhanbatu. Areal itu rencananya akan dijadikan sebagai perkebunan kelapa sawit. Disebutkannya, sampai saat ini banyak warga yang telah memiliki bukti kepemilikan atas lahan yang akan dijadikan areal HGU PT HPP belum mendapat ganti rugi. Baik berupa Surat Keterangan Tanah (SKT) dikeluarkan Kepala Desa dan diketahui Camat, maupun SKPT (Surat Keterangan Pendaftaran Tanah) dikeluarkan pihak BPN Labuhanbatu hingga kini belum digantirugi. (h11)
Pemkab Diminta Perhatikan Pesantren Danzawiyah Arqanuddin MEDAN (Waspada): Anggota DPRD Sumut dari daerah pemilihan SumutV (Labuhan Batu), Isma Fadly Pulungan meminta Pemkab Labuhanbatu Utara (Labura) untuk memberikan perhatian khusus kepada Pesantren Danzawiyah Arqanuddin. Hal itu disampaikannya pada peresmian Pesantren Danzawiyah Arqanuddin, Jumat (18/12). Turut hadir Sekda Labura, Amran Matondang, Asisten I Labura, Sahminan Pasaribu dan Pimpinan Pesantren, Tuan Guru Ok Starifuddin Lima Laras, Sekretaris PMK Medan, Ahmad Rivai Parinduri, serta sejumlah tokoh masyarakat dan Pemuda Labura. Isma menyampaikan, DPRD Sumut sudah meminta kepada Pj. Bupati Labura agar lebih memperhatikan pesantren-pesantren di Labura. Salah satunya dengan menganggarkan sumbangan untuk pesantren, nazir dan bilal mayit dalam APBD Labura 2010. Apalagi, kata Isma, kehadiran pesantren sangat penting dalam memberikan pendidikan agama kepada bagi masyarakat Labura. Sehingga memberikan peran positif dalam upaya memerangi Narkoba di kalangan remaja yang saat ini sudah merambah sampai ke pedesaan. “Seluruh santri di Pesantren Danzawiyah Arqanuddin adalah masyarakat Labura. Bahkan, anak yatim piatu dapat belajar di pesantren secara gratis,” kata Isma yang juga Dewan Penasehat Pesantren Danzawiyah Arqanuddin. Isma mengatakan, Pesantren Danzawiyah Arqanuddin didirikan di atas tanah wakaf. Sehingga semua pihak, termasuk Pemkab harus bertanggungjawab dan memberikan perhatian khusus kepada pesantren itu. “Jadi kalau pesantren tidak berjalan sesuai fungsinya, maka semuanya ikut berdosa,” katanya. Pimpinan Pesantren Danzawiyah Arqanuddin mengharapkan menyambut baik perhatian yang diberikan kepada pesantren. Dia juga berharap koordinasi dengan DPRD Sumut dapat terus berkelanjutan. (h11)
Perguruan Panglima Polem Rantauprapat Gelar Donor Darah RANTAUPRAPAT (Waspada): Guna meningkatkan rasa kepedulian sesama, SMA Yayasan Perguruan Panglima Polem Rantauprapat (YP-PPR) Jalan Cut Nyak Dien, melalui OSIS menggelar aksi donor darah, Sabtu (19/12) di Ruangan Unit Kesehatan Sekolah (UKS) sekolah setempat. Ketua panitia Sajeli Rais didampingi Kasek SMA Rinto Siregar, Wakil Sekretaris IYP-PPR Hartono Sukiatto/Sauik,Wakil Bendahara YP-PPR Ir Johny SE DipCIM dan Sekretaris Umum YP-PPR dr Edison Stephen kepada wartawan mengatakan, thema kegiatan adalah “dengan mendonorkan darah, kita timbulkan sikap empati terhadap sesama”. Selain itu, juga bertujuan sebagai bentuk kebersamaan sesama umat manusia dalam hal tolong-menolong, sekaligus menumbuhkan sikap kepedulian siswa dan para guru seyayasan, serta sosialisasi tentang pentingnya mendonorkan darah. “Pelajar di tingkat SMA sekira 20-an, kalau guru-guru seyayasan sekitar 50 persen dari yang ada,” terang Sajeli. Kasek SMA YP-PPR Rinto Siregar menjelaskan, itu pertama kalinya aksi donor darah digelar dan akan dijadikan sebagai agenda tahunan. (a27)
Sepeda Motor Laga Kambing, 3 Tewas Di Limapuluh LIMAPULUH (Waspada): Dua sepedamotor laga kambing akibat kebut-kebutan di jalan dekat tikungan Simpang Tanah Item Ulu, Kec. Limapuluh sehingga 3 pengendaranya tewas,Jumat (18/12) Keterangan diperoleh, Senin (21/12) menyebutkan, korban yang tewas Aan Surya alias Beng An, 34, warga Tanjungtiram dan Halsen Malau,17, Haposan Silaban,17, warga Desa Pahang, Kec.Talawi. Aan saat itu mengendarai sepeda motor Shogun BK 29 87 QG dari Siantar hendak pulang ke Tanjungtiram. Saat di tikungan ada sepeda motor Supra Fit nelaju dari arah berlawanan menuju ke Limapuluh. Diduga akibat kecepatan tinggi salah satu di antara sepeda motor mencuri jalan sehingga terjadi ‘laga kambing’ dua korban Aan dan Hal sen Malau tewas di TKP dan korban Haposan Silaban kritis dilarikan ke Puskesmas Limapuluh namun jiwanya tidak tertolong Petugas Satlantas Limapuluh turun langsung melakukan olah TKP, setelah korban divisum kemudian membawa korban ke rumah masing-masing. (a30)
Waspada/Iwan Has
TANPA PLANG:Inilah ruas Jalan Kedai Sianam, Desa Guntung, Titi Putih, Desa Pematangpanjang, Kec. Limapuluh, Kabupaten Batubara yang mendapat pekerjaan hotmix sepanjang 1.000 meter bersumber APBD 2009 bernilai miliaran rupiah. Proyek mengundang tanda tanya kalangan masyarakat karena tidak memakai plang proyek sebagaimana ketentuan dan adanya kejanggalan dalam pekerjaan selaku penanggung jawab Dinas PU.
Konversi LPG Dipungli, Omak-omak Bagan Asahan Demo BAGANASAHAN (Waspada): Belasan omakomak dari Desa Bagan Asahan Induk, berunjuk rasa ke kantor Camat Tanjungbalai Pemkab Asahan, Senin (21/12). Unjuk rasa itu digelar untuk menyampaikan aspirasi seputar keberatan mereka atas pungutan liar sebesar Rp 3 ribu sampai Rp 5 ribu dalam pembagian kompor dan tabung Liquid Protalium (LPG). Menurut massa, konversi LPG yang merupakan program
nasional itu, seharusnya bebas biaya. Akan tetapi, lanjut massa, mereka dikenakan Rp 3 ribu per keluarga. Dan, apabila kompor dan tabung itu diambil di rumah Kepala Dusun, maka pungutannya bertambah menjadi Rp 5 ribu. Sekretaris Kecamatan Edi Sinaga yang menerima massa, menyatakan akan menindaklanjuti aspirasi yang disampaikan itu. “ Akan kami proses dengan memanggil pihak terkait,” ujar Edi Sinaga. Sementara, pegawai PT Multi Grahita Nusantara selaku distributor LPG di Kec Tanjungbalai Asahan, Zam zam dan Edi Syahputra mengatakan, pu-
ngutan itu digunakan untuk biaya angkutan kompor dan tabung LPG langsung ke rumah warga. “ Dimana-mana biaya seperti itu ada, memang tidak ada aturan untuk mengutip uang transportnya kepada masyarakat,” kata Zam-zam di kantor Kec. Tanjungbalai Asahan. Pengakuannya, pihaknya mendistribusikan kompor dan tabung LPG bekerjasama dengan pemerintahan desa. Untuk biaya angkut ke rumah warga, kata Zam-zam, diserahkan kebijaksanaan pihak desa. “ Memang kita menyuruh pihak desa untuk mengambil kebijaksanaan,” tukas Zam-zam dan Edi.
Mereka juga menambahkan, sampai hari ini masih ada 60 unit kompor dan tabung LPG yang belum tersalur di Desa Bagan Asahan Induk. Menurutnya, hal ini terjadi akibat identitas penerima masih simpang siur. “ Kita akan melakukan pendataan ulang,” kata Edi dan Zam-zam. Sebelumnya, pembagian kompor dan tabung Liquid Protalium Gas (LPG) di Desa Bagan Asahan Induk, Kecamatan Tanjungbalai, Kabupaten Asahan, diduga dipungli. Pungutan dengan dalih yang tidak jelas itu nilainya mencapai Rp 3 ribu sampai Rp 5 ribu perkeluarga. Ironisnya lagi, meski-
pun telah menyetorkan uang pungli itu, sejumlah masyarakat mengaku tidak mendapat jatah kompor dan tabung LPG. “ Kami tak dapat jatah kompor dan tabung gas, padahal kami sudah menyerahkan uang senilai Rp 5 ribu sesuai dengan permintaan petugas,” kata Nurleni, 48, warga Desa Bagan Asahan Induk kepada Waspada, Kamis (17/12). Pengakuan Nurleni, bukan dia saja yang menyerahkan uang pungli itu, tapi seluruh masyarakat Desa Bagan Asahan Induk. “ Banyak yang sudah menyerahkan uang, tapi tak dapat kompor dan tabung LPG,” ungkapnya. (a37)
RSUD Kisaran Kembali Rawat Bayi Gizi Buruk KISARAN (Waspada): RSUD H Abdul Manan Simatupang (HAM) Kisaran kembali menerima dan merawat bayi gizi buruk, Senin (21/12) sekira pukul 13:30. Pasien, Dara br Sinaga,1, putri pasangan Rahmat Sinaga,35, dan Hariani Sitorus ,34, warga Dusun V, Desa Sijabut , Kec. Airbatu, Asahan dirujuk ke rumah sakit dari Puskesmas Airbatu karena diduga gizi buruk dengan berat badan 3,6 kg. “Anak saya demam dan mencret sejak berumur 6 bulan lalu,” ujar ibu pasien dikonfirmasi Waspada. Oleh sebab itu, katanya, dia membawa anaknya ke puskemas terdekat untuk mendapat perawatan medis. “ Setalah mendapat perawatan, sakitnya muai berkurang, namum beberapa hari kambuh lagi, begitulah seterusnya hingga dibawa ke rumah sakit.” jelas Hariani. Hariani juga mengakui, hanya sebulan ia memberikan
ASI kepada anaknya, sama halnya dengan dua anaknya terdahulu, dan setelah itu dia memberi susu kemasan, dan juga ia mengaku tidak pernah membawa anaknya ke posyan-du untuk imunisasi, disebabkan sibuk mencari nafkah. “Suami saya ada masalah, sehingga tidak bisa bekerja, dan sayalah mencari makan untuk ketiga anak saya ini, dan tempat tinggal tidak menetap, terkadang di Airbatu, terkadang di Kota Tanjungbalai tempat orang tua,” ungkapnya sambil membelai anaknya. Sebelumnya, kata Hariani, anaknya pernah dirawat di RSUD Tanjungbalai selama empat hari, disebabkan keter-batasan dana diamemintapulang,danmerawat anaknya di rumah. Sementara Bidan Desa Airbatu Lia yang mendampingi ibu bayi menjelaskan, pasien ini tidak terpantau, disebabkan mereka tidak menetap di Airbatu dan sering pindah rumah, dan pagi tadi mereka mendengar
ada salah satu warga menderita gizi buruk dan langsung turun ke lapangan dan membawanya ke rumah sakit. “Dokter jaga Puskesmas langsung membuat surat ruju-
kan ke rumah sakit, agar anak itu mendapatkan perawatan yang intensif,” jelas Bidan Desa. Salah satu perawat rumah sakit menjelaskan, dalam seminggu ini sudah tiga bayi men-
derita gizi buruk dirawat rumah sakit ini. “Dua di antaranya sudah pulang beberapa waktu lalu dengan permintaan sendiri,” ujar perawat. (csap)
Penghadangan Truk PT RAPP Di Jalinsum L. Batu Dinilai Wajar RANTAUPRAPAT(Waspada): Penghadangan angkutan truk kayu milik PT RAPP (Riau Andalan Pulp Paper) yang dilakukan warga bersama anggota DPRD Labuhanbatu merupakan hal yang wajar. Pasalnya badan jalan yang mulus menuju kawasan Bilah Hilir dan Panai Hulu itu, baru saat ini dinikmati masyarakat. Tetapi akibat lintasan truk kayu PT RAPP yang melebihi tonase mencapai puluhan ton setiap harinya mengakibatkan jalan itu akan kembali rusak. Demikian disampaikan Direktur LSM ELSAKA Sumut,
Efendi Panjaitan, SE di Rantuprapat, Minggu (20/12) menanggapi positif reaksi masyarakat terhadapketidakpedulianpemilik kayu PT RAPP itu terhadap jalan masyarakat Labuhanbatu. Ditegaskan, sementara PT RAPP hanya ingin meraup keuntungan sebesar-besarnya dengan cara menggunakan jalan milik umum diluarketentuan.“Sebagai sebuah perusahaan industri, seharusnya membuka aksesjalan dari lokasi bahan baku menuju pabrik, karenanya pemerintah perlu menghentikan truk-truk angkutan kayu itu dan juga truktruk angkutan sawit juga yang
melebihi tonase yang melintas di jalan raya itu,’’ kata mantan Direktur LSM Walhi (Wahana Lingkungan) Sumut itu. Ratusan truk kayu gelondongansetiapharisiangmalamyang berasal dari kawasan hutan di Padang Lawas Utara (Paluta) menuju pelabuhan Aek Ajamu, Labuhanbatu sangat merusak jalan dan jembatan yang meresahkan masyarakat. Padahal jalan raya dari Aek Nabara-Ajamu itu, baru dibangun pemerintah itu, tidak gampang dana pembangunan seperti itu didapatkan dari pemerintah pusat untuk masyarakat kawasan itu. (c01)
Tokoh-tokoh Agama Benteng Utama Dari Penistaan RANTAUPRAPAT (Waspada): Akhir-akhir ini sering terjadi kegiatan kepercayaan dan paham yang menyalahgunakan aqidah, seperti Al Qiyadah Al Islamiyah, Ahmadiah, Gereja Setan dan Jamaah Kerajaan Tuhan Lia Eden. Karena itu, tokohtokohagamamerupakanbenteng utama dari faham yang yang menistakan agama ter-sebut. Demikian Sekdakab Labu-
hanbatu H Hasban Ritonga, SH, saat membuka Penyuluhan Peningkatan Kerjasama Antar Tokoh Agama dalam Membina Kerukunan Umat Beragama di L.Batu, Senin (21/12) di Ruang Data dan Karya Kantor Bupati setempat. Kegiatan dan faham yang menyimpang perlu diwaspadai karena dapat memicu konflik yang mengakibatkan memu-
darnya rasa toleransi antara sesama umat beragama sehingga tidak saling menghormati dan saling menghujat sehingga mengancam kokohnya persatuan yang ada. Kaban Kesbang, Linmas dan Politik Nilwansyah SH dalam laporannya menyampaikan, maksud kegiatan ini untuk memantapkan dan menumbuhkembangkan rasa saling meng-
hormati dan toleransi antara sesama umat beragama, agar tetap terpeliharanya kerukunan umat beragama. Peserta dari kegiatan ini terdiri dari, khotib, pendeta, pastor, pandita budha, sintua, parhanger dan konghucu (makin). Sedangkan pemateri terdiri dari, Ketua dan sekretaris Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) L.Batu dengan
makalah ‘Pembinaan Kerukunan Umat Beragama serta Peranan FKUB dalam Membina Kerukunan Umat Beragama’. Kejari Rantauprapat dengan materi, Pengawasan terhadap aliran kepercayaan masyarakat serta tindakan hukum terhadap penodaan agama. Kerukunan Umat Beragama dalam konteks Kehidupanberbangsadanbernegara, oleh Kandepag L.Batu. (a27)
Pendidikan Islam Harus Berparadigma Beda TANJUNGBALAI (Waspada) : Pendidikan dalam Islam harus memiliki paradigma berbeda, yakni tidak sekedar menciptakan seseorang siap memasuki dunia kerja, tapi harus melebihi tujuan tersebut. Maksudnya, jangan hanya sekedar mampu masuk ke dunia kerja, tapi harus punya kedalaman iman, kepekaan nurani, ketajaman nalar, kecakapan berkarya, keleluasaan wawasan, kemandirian jiwa, kepedulian sosial hingga keaslian kreativitas. Demikian dikatakan Dosen Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Medan Dr Sudirman,MPd pada Seminar Sehari Hari Amal Bakti yang digelar Departemen Agama Kota Tanjungbalai di Gedung IPHI Jalan Gaharu, Senin (21/ 12). Lebih lanjut dikatakannya, dalam Al Quran surat Luqman, diceritakan bagaimana Lukman mendidik anaknya, seperti
larangan menyekutukan Allah. Oleh sebab itu, kata Sudirman, nilai-nilai Islam tidak cuma tercermin dalam mata pelajaran saja, tapi juga mengarahkan dan menjiwai seluruh pelajaran yang lain, dan terwujud dalam pola hubungan bersahabat di lingkungan sekolah. “ Jadi dengan integrasi ini, maka tidak perlu lagi dikotomi agamaiptek, karena agama spirit yang memberi arah kemajuan maupun penggunaan iptek,” kata Sudirman. Sementara pemateri lainnya, Dosen IAIN Sumut Dr Masganti Sitorus menjelaskan, tenaga pendidik yang baik harus mampu mengembangkan kemampuan profesionalnya secara terus menerus. Menurut Masganti, kemampuan mengembangkan diri meliputi mengambil inisiatif dalam mengembangkan kemampuan diri tanpa perlu menunggu instruksi atasan. Kemudian, katanya, menye-
diakan waktu membaca dan mempelajari metode mengajar terkini dan mengakui, menghargai dan memberi dukungan terhadap perbedaan pandangan. Sebelumnya, Kepala Kantor Departemen Agama Kota Tanjungbalai Drs H Syamsul Hilal Harahap menyatakan, untuk menjadi guru yang profesional, harus banyak belajar dengan semangat kuat dan rajin membaca. Ketua Panitia, Jamaluddin Purba mengatakan, seminar itu diikuti 370 peserta yang berasal dari guru Raudatul Athfal, MI, MTs, dan Madrasah Aliyah di Kota Tanjungbalai. Narasumber dalam kegiatan itu yakni Dr Sudirman dengan materi wawasan pendidikan nasional dan pendidikan Islam masa depan, serta Dr Masganti Sitorus mengupas peningkatan mutu guru madrasah dan PAI pada sekolah. Kakandepag menambahkan, selain seminar nasional, peringatan HAB Depag di Kota
Waspada/Rahmad F Siregar
SEMINAR : Kantor Departemen Agama Kota Tanjungbalai, menggelar seminar sehari menyambut Hari Amal Bhakti Depag ke 64, Senin (21/12). Seminar yang diikuti 370 guru mengupas masalah wawasan pendidikan nasional dan pendidikan Islam masa depan dan peningkatan mutu guru madrasah dan PAI pada sekolah. Tanjungbalai juga dirangkai dengan kegiatan gerak jalan beregu siswa MI, MTs, MA, peresmian perpustakaan Al Miftah
MTsN, pertandingan olahraga, ziarah ke makam pahlawan, upacara bendera dan bazar. (a37)
KISARAN (Waspada) : Komisi C DPRD Asahan akan menelurusi alur Sungai Silau, terkait ada dugaan sungai itu tercemar limbah pabrik. “Kita akan menelusuri dari hulu sampai hilir sungai dalam waktu dekat ini,” ujar ketua Komisi C DPRD Asahan Suparman, SE kepadaWaspada, Senin (21/ 12). Hal itu dilakukan, katanya, untuk melihat setiap pabrik yang ada di pinggir sungai dan memeriksa pengolahan limbah dab kemana dibuang. “Bila terbukti salah satu pabrik terindikasi mencemari sungai, kami akan tindak dengan melaporkannya kepada instansi terkait,” jelasnya ketua komisi yang menangani masalah lingkungan. Tindakan itu, katanya, berguna untuk melindungi sungai dari pencemaran dan masyarakat yang menggunakannya. Sementara, warga Kisaran merisaukan pelayanan PDAM Tirta Silau Piasa (TSP) karen hingga saat ini air tetap macet dan belum juga diperbaiki, sehingga mereka menggunakan air sungai yang diduga tercemari oleh limbah pabrik dan berbahaya bagi kesehatan. (csap)
Polsek Simpangkawat Ciduk Wanita Penghibur SIMPANGEMPAT,Asahan (Waspada) : Petugas Polsek Simpangkawat kembali menciduk sejumlah wanita penghibur di kafe remang-remang Pulo Maria, Kab Asahan, Minggu (20/ 12) sore. Wanita penghibur yang diciduk itu, Ha, 21, warga Kota Tanjungbalai, Tik, 21, warga Kec Teluk Nibung, KotaTanjungbalai, Lin, 21, warga Panipahan Riau, Kas, 21, warga Kec Sei Kepayang Asahan, Nah, 21, warga Kota Tanjungbalai, dan Des, 20, warga Pematangsiantar. Kapolres Asahan AKBP Mashudi melalui Kapolsek Simpangkawat AKP Rudi Chandra dikonfirmasi Waspada, Senin (21/12), membenarkan. “ Jadi, meskipun Operasi Pekat telah berlalu, Polsek Simpangkawat tetap menggelar operasi, dan hasilnya 6 wanita diduga PSK berhasil kita jaring di kafe Pulo Maria,” kata Kapolsek. Operasi yang sama, lanjut Kapolsek, tetap dilaksanakan bekerjasama dengan masyarakat. Di tempat terpisah, tokoh pemuda Asahan Soleh Siregar, menyambut baik operasi rutin yang dilaksanakan Polsek Simpangkawat. Siregar berharap, Pemkab Asahan hendaknya mendukung upaya pemberantasan maksiat yang dilaksanakan Polsek Simpangkawat. “ Dukungan yang kita harapkan, Pemkab Asahan harus menfasilitasi pengiriman Pekerja Seks Komersial yang ditangkap Polsek Simpangkawat ke Parawarsa Brastagi untuk pembinaan, sehingga mereka tidak mengulangi lagi perbuatannya. Saya yakin, apabila hal ini terlaksana, dalam waktu 100 hari, PSK di wilayah hukum Polsek Simpangkawat bakal tidak beroperasi lagi,” kata Siregar. (a37)
Jadi Agen Togel, Pria Paroh Baya Diamankan KISARAN (Waspada): Pria paroh baya diamankan petugas, disebabkan tertangkap tangan menjual togel, Minggu (20/12). Tersangka, JPS alias Gaco, 42, warga Desa Pematangcengkring, Kec Medangderas, Kab. Batubara diamankan petugas karena menjual togel dengan berang bukti, 7 lembar kertas notes bertuliskan angka togel yang dipasang, serta telepon gemgam dan uang sebanyak Rp 30 ribu yang diduga hasil penjualan togel tersebut. Di tempat yang berbeda, Monhai Kabah,38, warga Desa Seidadap, Kec Seidadap, tas miliknya dijambret dua orang yang tidak dikenal dengan menggunakan sepeda motor memepet korban dari sebelah kanan saat melintas di Jalnsum Seidadap, sehingga kerugian diperhitungkan mencapai Rp 2.500.000. Kapolres Asahan AKBP Mashudi melalui Kabag Bina Mitra, dikonfirmasi Waspada, Senin (21/12) membenarkan penangkapan agen togel tersebut, dan hingga saat ini polisi menyelidiki kasus penjambretan. (csap)
WASPADA Selasa 22 Desember 2009
Persediaan BBM Sibolga Aman SIBOLGA (Waspada) : Menjelang Natal dan Tahun Baru stok (persediaan) bahan bakar minyak (BBM) seperti premium, kerol dan solar di Sibolga dan Tapanuli Utara aman. Pasokan BBM untuk Pertamina Sibolga ditambah masuknya satu kapal lagi Katomas yang membongkar dua ribu ton solar dan dua ribu ton premium. “BBM kerol, solar dan premium untuk kawasan Sibolga dan sejumlah wilayah Tapanuli relatif aman karena pasokan ditambah satu kapal lagi yang memuat dua ribu ton solar, dua ribu ton premium dan dua ribu kerol,”kata Direktur Pertamina Cabang Sibolga Ismail, pekan lalu. Dikatakanya, persentase kenaikan bulan sebelumnya sangat kecil, tetapi menjelang Natal dan Tahun Baru kenaikan bertambah lima sampai sepuluh persen Menurutnya, BBM Pertamina Sibolga didatangkan melalui terminal translate Teluk Kabung yang menempuh waktu 23 jam, dan setiap bulannya masuk rata-rata sepuluh sampai dua belas kapal. Untuk Desember ini ada peningkatan. Mengingat stok BBM Pertamina Sibolga aman, maka Pemkab Taput meminta tambahan pasokan ke SPBU untuk wilayahTapanuli Utara dan Pemkab Tobasa juga minta penambahan pasokan BBM ke SPBU yang ada di wilayah Tobasa. (a18)
Universitas Quality Bagi-bagi Bingkisan Natal KABANJAHE (Waspada) : Sebagai wujud kepedulian terhadap sesama manusia dalam rangka perayaan Natal tahun ini,Yayasan Universitas Quality kampus Kabanjahe membagi-bagikan bingkisan Natal kepada para sopir angkutan umum di Jalan Letjen Djamin Ginting Kabanjahe,Kamis (17/12) Sebelum pembagian bingkisan Natal itu, diawali kebaktian dan renungan Natal yang dipimpin Drs Boang Manalu di ruang MKDU kampus Universitas Quality Jalan UKA Kabanjahe. Rektor Universitas Quality Prof Dr Ir Meneth Ginting, MADE yang diwakili Ketua Lembaga Penelitian Pengabdian Masyarakat (LPPM) Drs Persatuan Tarigan MPD mengatakan bahwa pembagian bingkisan Natal Universitas Quality juga telah dilaksanakan di Medan belum lama ini. Selanjutnya 50-an mahasiswa melakukan long march yang dipimpin Ketua Panitia, Drs Menno Depari dan Sekretaris Dame Hanna serta Drs Boang Manalu melakukan pembagian bingkisan Natal di Jalan Letjen Djamin Gintings dan Mariam Ginting Kabanjahe kepada sopir angkutan umum. (c06)
Perbaikan Jalan Tagilang Julu-Sulang Aling Perlu Jadi Prioritas PANYABUNGAN (Waspada) : Perbaikan jalan dari Desa Tagilang Julu ke Sulang Aling, Kecamatan Muara Batang Gadis, Kabupaten Mandailing Natal sudah sangat mendesak untuk dilakukan. Sampai saat ini warga di empat desa, yaitu Desa Rantau Panjang, Lubuk Kapundung I, Lubuk Kapundung II, Hutaimbaru tidak bisa menggunakan jalan darat di daerah itu karena kondisi jalan yang rusak parah, bahkan badan jalan sudah nyaris tidak ada”, ujar Anggota DPRD Madina H. Amiruddin Nasution kepada Waspada , Senin (21/12) di Panyabungan. Amiruddin menambahkan, kondisi infrastruktur jalan di daerah ini hancur, selama ini warga hanya mempergunakan sungai sebagai sarana transportasi. Tapi pasca banjir banding 4 bulan lalu daerah ini mengalami musim kemarau. Akibatnya, sungai yang merupakan jalur alternatif selama ini mengalami pendangkalan sehingga sulit dilewati kendaraan jenis boat. Selain itu, kekhawatiran warga semakin meningkat menghadapi musim kemarau panjang yang diperkirakan nanti datang di bulan Januari –Juli 2010 . Kalau nanti musim kemarau panjang datang, maka otomatis jalur sungai yang selama ini dipakai tidak akan bisa dilewati karena mengalami pendangkalan”, kata Amiruudin. (cpin)
Ribuan Umat Islam Hadiri Tabligh Akbar Di Simalungun PERDAGANGAN (Waspada): Ribuan umat Islam dari 31 kecamatan se-Kab. Simalungun, Senin (21/12), menghadiri tabligh akbar menyambut Tahun Baru Islam 1431 H digelar di halaman Masjid Agung Al-Munawwaroh Perdagangan, Simalungun. Hadir juga pada kegiatan itu, Bupati Simalungun, HT Zulkarnain Damanik, unsur muspida, ketua DPRD Simalungun, diwakili Suhadi, Ketua TP PKK, Ny Juliana Zulkarnain Damanik. Hadir juga Sekda, Mahrum Sipayung, Asisten I, II dan III, masing-masing Oberlin Hutagaol, Mudzrin Saragih, Thamrin Simanjuntak, pejabat jajaran Pemkab, camat, lurah dan pangulu, serta pimpinan ormas Islam se-Kab. Simalungun. Sedangkan untuk menyampaikan tausyiah, panitia mengundang muballigh H Ridwan Hamid dari Medan. BupatiSimalungun,HTZulkarnainDamanik,dalamsambutannya mengatakan peringatan Tahun Baru Islam merupakan syiar agama Islam sekaligus membangun dan semakin memperkokoh persatuan dan kesatuan umat Islam di daerah ini. Dikatakan, keberadaan umat Islam di Simalungun yang mencapai 57 persen harsu semakin bangkit dan sejahtera. Salah satu contoh, dibangunnya Masjid Agung Al-Munawwaroh yang akan menjadi pusat perkembangan umat Islam di daerah ini. Lebih lanjut ditegaskannya, kehadiran 6000-an jamaah yang mengikuti tabligh akbar merayakan Hari Raya Islam 1431 hijriah merupakan pertanda potensi umat Islam di Simalungun begitu besar. Namun, bupati mengingatkan, meskipun jumlahnya lebih besar, umat Islam tidak perlu sombong, tetapi tetaplah menjadi warga yang baik serta menjadi panutan bagi umat lainnya. Kabag Adm. Kesejahteraan Masyarakat, Nasaruddin Lubis, dalam laporannya mengatakan, selain melaksanaan Tabligh Akbar, dalam rangka menyemarakkanTahun Baru Islam ini juga telah dilaksanakan pawai ta’aruf yang diikuti sedikitnya 3.000-an massa yang terdiri dari para siswa/i yang ada di Kota Perdagangan dan melaksanakan penilaian sepeda hias yang peserta anak-anak TK dan SD. Sementara H Ridwan Hamid, dalam tausiyahnya antara lain menghimbaukepadaseluruhumatMuslimdiKabupatenSimalungun untuk lebih giat bekerja dan berusaha agar lebih bermanfaat bagi orang lain. Dan jika jadi pemimpin, jadilah pemimpin yang memiliki kasih sayang kepada orang yang dipimpin, sehingga dalam melaksanakan kepemimpinan dapat berhasil lebih baik. (a15)
PDAM Tirta Ayumi Pemko P. Sidimpuan Kecewakan Pelanggan P. SIDIMPUAN (Waspada): Pengguna jasa air Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Ayumi Pemko Padangsidimpuan kecewa. Pasalnya, suplai air di wilayah Kecamatan P.Sidimpuan Batu Nadua dan Tenggara, selalu keruh dan beberapa hari terhenti tanpa penjelasan apapun dari pihak pengelola. Seperti dialami warga Kelurahan Batu Nadua Jae sejak Kamis hingga Senin (10-14/12). Pelanggan jumlahnya mencapai 500 kepala keluarga tidak mendapat pasokan air dari PDAM Tirta Ayumi. Kemudian Selasa (15/12) pagi pasokan air mulai mengalir ke pelanggan. Anehnya, pasokan air itu lancar hanya hingga Rabu (16/12) malam dan keesokan harinya Kamis (17/12) pagi terhenti lagi sampai Sabtu (19/12). Kemudian Minggu (20/12) mengalir lagi. Tidak satupun pelanggan yang tahu penyebab terhentinya pasokan air tersebut. Sementara mereka harus tetap membayar rekening air ditiap bulannya. Sehingga menimbulkan kesan, PDAM Tirta Ayumi hanya mencari untung dan tanpa menghiraukan penderitaan pelanggan. Direktur PDAM Tirta Ayumi P.Sidimpuan, Zulfikar Nasution, yang dikonfirmasi Waspada di kantornya Jalan Raja Inal Siregar No. 296, Senin (21/12) tidak berada di tempat. Seorang staf mengatakan, Zulfikar sedang mengikuti rapat di Kantor DPRD. Sedangkan seorang Kepala Bagian di lingkungan Kantor PDAM Tirta Ayumi bernama Rina Harahap mengatakan, pasokan air terganggu akibat adanya kerusakan pipa jaringan. Menyangkut kualitas air yang sudah menyerupai air comberan, Rina Harahap mengakui itu. “Maklum sajalah, semua peralatan PDAM kita ini masih manual. Hal itu yang menyebakan air belum bersih seperti yang diharapkan pelanggan,” katanya. (a20)
19
Sumatera Utara
Walikota Sampaikan LKPJ 2008, Fraksi PDI-P Walk Out P. SIANTAR (Waspada): Fraksi PDI-Perjuangan DPRD Kota Pematangsiantar walk out dari ruang sidang usai Walikota RE Siahaan membacakan nota pengantar Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) tahun anggaran 2008. “Penyampaian LKPJ itu tidak sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan sehingga FPDIP walk out dan tidak akan mengikuti agenda pembahasan LKPJ berikutnya,” sebut Wakil Ketua DPRD Timbul M Lingga, SH, Senin (21/12). Saat itu dia bersama anggota FPDI Abestian Sinaga, SH dan Tumpal H Sitorus, SH, sedangkan KetuaFPDIPM.RivaiSiregartidak terlihat saat itu. Menurut Lingga, ada prasyarat yang harus dilengkapi dengan hasil audit Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), namun sampai pembacaan nota pengantar LKPJ audit BPK itu belum disampaikan kepada anggota DPRD. Lingga menyebutkan, tidak diserahkannya audit BPK itu sudah melanggar PP 32/2004 tentang Otda,PP 58/2005tentang pedoman pengelolaan keuangan daerahdanPermendagri65/2007 tentang evaluasi Ranperda dari
LKPJ. Rapat paripurna penyampaian LKPJ itu, juga sempat mendapat protes dari wartawan yang diusir pegawai Sekretariat DPRD dari ruang sidang ketika Walikota mulai membacakan nota pengantar LKPJ. Wartawan memprotes, karena saat Ketua DPRD Marulitua Hutapea yang memimpin rapat didampingiWakil Ketua Timbul M Lingga, SH dan Zainal Purba membuka rapat menyatakan rapat terbuka untuk umum. Selain itu, walikota sebelum membacakan nota pengantar LKPJ turut menyapa para insan pers. LSM, Kapolres, Dandim 0207/Simalungun, Kajari dan Ketua PN turut disapa walikota meski tidak satu pun yang hadir saat itu. Sesudah wartawan diusir dari ruang sidang dan pintu ditutup, papan pengumuman di depan pintu pun berganti dari rapat terbuka menjadi rapat tertutup. Sesudahbeberapalama,akhirnya papan pengumuman itu pun kembali diganti menjadi rapat terbuka, namun tidak satu pun wartawan yang mau masuk lagi ke dalam ruang sidang. PimpinandananggotaDPRD yang hendak dihubungi terlihat buru-buru dan langsung berkumpul di ruangan Ketua DPRD hingga tidak ada yang bisa dihubungi saat itu. (a14)
Waspada/Iwan Has
KE TOMOK: Rombongan wartawan dan LSM Batubara dalam tour ke Danau Toba bersama keluarga mengendarai sepedamotor, beserta wisatawan lain hendak menyeberang ke Tomok, Kec. Simanindo, Samosir, saat di pelataran Pelabuhan Parapat, Sabtu (19/12). Tour ke Danau Toba dan menginap semalam di Tomok untuk melihat dan menikmati panorama alam yang indah sekaligus beristirahat, Sabtu (19/12).
Perampok Necis Gasak Rumah Anak Fasilitas Penunjang Kepariwisataan Tapteng Kurang Pengusaha, Pembantu Disekap P. SIANTAR ( Waspada): Empat perampok berpakaian necis menggasak rumah anak pengusaha di Kota Pematangsiantar dengan terlebih dulu menyekap pembantu dalam kamar mandi. Keterangan dihimpun menyebutkan, perampok itu menggasak harta Andi, 30, warga Jalan Sriwijaya, Kel. Melayu, Kec. Siantar Utara, Minggu (20/12) sore. Perampok itu, sebelum masuk rumah korban, terlebih dulumengintaiselamasejamdari dalam mobil mereka Toyota Kijang Kapsul LGX BK 1888 JC di depan rumah korban. Ketikapembantukorban,Ras, 43, warga Jalan HOS. Cokroaminoto, Gang Seika, Kel. Baru, Kec. Siantar Utara keluar rumah hendak membuang sampah, salah seorang perampok turun dari mobil dan langsung mendorong Ras ke dalam rumah seraya menodongnya dengan obeng serta memerintahkankannya
jangan berteriak. Tiga perampok lainnya menyusul masuk ke rumah dan mengunci pintu dari dalam. Saat itu, Ras mencoba minta tolong agar rumah majikannya yang dalam keadaan kosong jangan diganggu, karena tidak ada apaapa dalam rumah itu. Namun, keempat perampok itu hanya diam dan salah seorang mendorong Ras masuk dan menyekapnya dalam kamar mandi. Sementara, tiga lagi beraksi dan naik ke lantai tiga. Usai melakukanaksinya,merekakabur dan meninggalkan Ras dalam kamar mandi. Ras coba mengejar para perampok itu hingga depan rumah, namun mereka sudah pergi dan Ras hanya bisa berteriak rampok sekuat-kuatnya sehinggamengundangkehadiran warga. Warga sempat melihat mobil perampok itu segera melakukan pengejaran hingga mobil itu sempat berputar-putar dan malah kembali ke Jalan Sriwijaya dan
akhirnyaberhasillolosdarikejaran warga. Personil Polresta yang menerima laporan segera tiba di tempatkejadiandanmenyitasatu obeng panjang dan linggis yang digunakan para tersangka perampok. Sedangkan harta benda korban yang dibawa perampok berupa dua unit TV LCD Plasma LG 42 inchi dan 32 inchi, satu unit Laptop Toshiba, uang tunai 300 dollar AS, 600 Ringgit Malaysia dan Rp 50 juta. Menurut Ras, ciri-ciri para perampok itu, dua di antaranya bermata sipit dan berkulit putih, satu mengenakan kemeja merah jambu dan dua lagi pribumi asli dan yang menyekapnya bertubuh gemuk pendek mengenakan kemeja dipadu dasi dan celana serta sepatu mengkilap. Kapolresta Pematangsiantar AKBP Fatori saat dikonfirmasi melalui Pabungpen AKP Muslim dan Kasat Reskrim AKP AY. Harahap di Mapolresta, Senin (21/12) membenarkan. (a14)
Penetapan Anggota DPRD DOB Nias Masih Jadi Polemik GUNUNGSITOLI (Waspada): Penetapan pengisian anggota DPRD dan anggota DPRD Kabupaten/Kota Pemekaran Nias oleh Komisi Pemilihan Umum Daerah Kabupaten Nias masih menjadi polemik. Polemik itu dipicu penafsiran yang berbeda keluarnya Undang-undang No. 27 Tahun 2009 dan Peraturan KPU No. 61 Tahun 2009. Akibatnya, gabungan Parpol dari kubu berbeda mengajukan keberatan ke KPUD Nias. Gabungan Parpol peserta Pemilu 2009 yang tidak memperoleh kursi menyurati KPU Pusat, KPUD SU dan KPUD Nias sehubungan telah keluarnya UU No. 27 Tahun 2009 dan Peraturan KPU No. 61 Tahun 2009. Surat gabungan Parpol ini ditandatangani masing-masing ketua partai, di antaranya Exodius L Harefa (Pakar Pangan), Temani Halawa (Partai Patriot), Otomosi Harefa (PDP), H. Agusman Gea, SH (Gerindra), Rubianto Asih (PKS), B.B. Zandroto (PAN), Yasman Zebua (PPI), Fatizanolo Harefa (Partai Merdeka), Najarius Halawa, SH (PIS), Ir. Fonaeli Harefa (PPIB), Yurhamun Harefa (PBR), Aryanto Lase (Partai Republikan Nusantaraat Iman Jaya Harefa (PKPB), dan Ruslan Zebua (PPP). Dalam suratnya mereka mendesak dan mendukung KPUD Kabupaten Nias untuk segera melaksanakan tahapan penataan dan pengisian keanggotaan DPRD Kabupaten/ Kota yang dibentuk setelah Pemilu 2009 hasil pemekaran wilayah Kabupaten Nias sesuai kewenangan yang diatur oleh UU No. 27 Tahun 2009. Mendesak dan mendukung Bupati Nias dan Penjabat Bupati/Walikota di tiga DOB untuk segera memfasilitasi pembentukan DPRD. Mendukung dan menyetujui isi dan makna UU 27/2009 Pasal 348 dan Pertauran
KPU 612/2009 dengan memasukkan hasil perolehan suara sah seluruh Parpol peserta Pemilu 2009 dalam penentuan perolehan kursi. Selain itu, gabungan Parpol juga menolak dan mengutuk keras setiap usaha yang dilakukan oleh lembaga-lembaga lain agar pembentukan DPRD Kabupaten/ Kota pemekaran ditunda untuk sementara karena adanya perbedaan penafsiran itu. Sementara, keberatan bersama juga disampaikan gabungan Parpol yang memperoleh kursi di DPRD Nias kepada KPUD Nias yang ditandatangani bersama oleh sejumlah pimpinan Parpol masing-masing Agustinus Lase, SH (Hanura), Ronal Zai (PNBK Indonesia), Immanuel Telaumbanua (PKPI), Fa’ahakhododo Mendrofa (PKB), Dalifati Ziliwu (PKDI), Adrianus Zega, ST (PDIP), Alfonsus Telaumbanua, SE (PDS), BA. Zebua (PPRN), Agus H Mendrofa (Golkar), Lenny Trisnadi (Pelopor) dan Binahati B Baeha, SH (Partai Demokrat). Dalam suratnya gabungan Parpol ini menyebutkan sehubungan dengan pernyataan dan/atau yang disampaikan anggota KPUD Kabupaten Nias tentang pengisian anggota DPRD Kabupaten/Kota Induk dan anggota DPRD Kabupaten /Kota pemekaran adalah dilakukan dengan cara membagibagikan kursi kepada seluruh partai politik baik yang sudah maupun yang belum memperoleh kursi pada Pemilu 2009. Menyikapi itu, pimpinan partai politik menyampaikan keberatan dengan alasan antara lain, untuk mengisi anggota DPRD Kabupaten/Kota Induk dan Pemekaran dilakukan dengan cara terlebih dulu menentukan kursi partai politik peserta pemilu berdasarkan hasil pemilu di daerah pemilihan kabupaten/kota induk dan kabupaten/
kota yang dibentuk setelah pemilu dan menetapkan calon terpilih dari DPT untuk mengisi kursi sesuai Pasal 348 Ayat (1d,e) UU No. 27 Tahun 2009. Menurut mereka yang berhak mengajukan calon anggota DPRD Kabupaten/Kota Induk dan Pemekaran adalah Parpol peserta Pemilu 2009 yang memperoleh kursi anggota DPRD Kabupaten/Kota Induk dan Pemekaran sesuai Pasal 11 Ayat 2) Peraturan KPU No. 61/ 2009. Pimpinan Parpol gabungan yang keberatan ini menyatakan, berdasarkan alasan yuridis tersebut menyatakan sikap menolak seluruh hasil penetapan oleh KPUD Kabupaten Nias yang bertentangan dengan UndangUndang dan Peraturan KPU sendiri. Mereka menegaskan, apabila KPUD Kabupaten Nias tidak mengindahkan peraturan yang berlaku dengan melaksanakan penafsiran yang bertentangan, maka dilakukan upaya hukum. Anggota KPUD Kabupaten Nias, Abineri Gulo, S.Th yang dikonfirmasi Waspada, Senin (21/12) di kantor, Jalan Diponegoro, Desa Miga, Kec. Gunungsitoli, menyatakan, KPUD Kabupaten Nias tetap berpedoman pada UU 27/2009 dan Peraturan KPU 61/2009 yang mengatur tata cara penetapan anggota DPRD Kabupaten/ Kota Induk dan Pemekaran setelah Pemilu. Abineri Gulo menegaskan, KPUD Kabupaten Nias dalam hal ini belum dapat melaksanakan tahapan sosialisasi penetapan karena terkendala anggaran sehingga belum bisa melaksanakan tahapan dimaksud. Untuk itu KPUD Kabupaten Nias meminta Pemerintah Kabupaten/Kota Induk maupun pemekaran segera merealisasikan anggaran yang dibutuhkan. (a35)
PANDAN (Waspada): Kabupaten Tapanuli Tengah memerlukan fasilitas penunjang kepariwisataan agar wisatawan mau datang. Demikian dikatakan Bupati Tapteng Tuani Lumbantobing dalam sambutannya pada kegiatanAtraksiWisatadanKarnaval Perahu Tradisional serta Pemilihan Duta Pariwisata 2009, Sabtu (19/12) di kawasan Hotel Bumi Asih, Pantai Pandan. Menurutnya, tahun 2010 akan dibangun dua Water Boom diKec.Pandanselainitujugaakan dibangun kolam renang di Pantai Kahona. Dana membuat fasilitas itu dari APBD 2010 dan Maret 2010 Patung Anugrah juga akan
siap. Sementara, Ketua TP PKK menyampaikan, kegiatan ini sebagaiajangmencaridutawisata yang di harapkan dapat ikut menggali dan mempromosikan potensi wisata di Tapteng sehingga menjadi daerah tujuan bagi wisatawan domestik maupun mancanegara.Diharapkan,Dinas Pariwisata dan KebudayaanTapteng membenahi obyek wisata melalui APBD setiap tahun. Ketua DPRD TaptengH Petrus Cuaca mengungkapkan, kegiatan karnaval perahu tradisional dan pemilihan duta pariwisata merupakan kegiatan yang perlu dan sangat mendukung promosi pariwisata.
Ketua panitia pelaksana kegiatan Ir Haris Sutrisno yang juga Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Tapteng dalam laporannya mengatakan, aktrasi wisata dilakukan untuk meningkatkan kreativitas nelayan untuk mendesain perahunya agar lebih menarik dan sekaligus sebagai hiburan untuk menarik minat wisatawan. Kegiatandutapariwisata,juara I putra di dari Kec. Pandan, juara II dari Kec. Badiri dan juara III dari Kec. Barus. Juara I putri dari Pandan, juara II dari Tukka dan juara III Sarudik. Pemenang karnaval perahu tradisional, juara I Pilian P, juara II Wardin P dan juara III Mansyur. (a18)
Laka Lantas Di Simalungun, 1 Tewas 1 Luka P. SIANTAR ( Waspada): Kecelakaan lalu lintas merenggut nyawakembaliterjadisaatsebuah bus penumpang menubruk satu sepeda motor di Simalungun sehingga pengendara sepeda motor tewas serta penumpangnya luka berat. Berbagai keterangan dihimpun menyebutkan, laka lantas itu terjadi di Km 13, Nagori Bangun, Kec. Siantar, Minggu (20/ 12). Laka lantas itu antara sepeda motor Suzuki FU 150 BK 3938
dikendaraiM.Rudiansyah,21dan kakaknya Sri Hartati, 33, warga Jalan Kartini, Gang Damai, Lingkungan I, Kel. Sendang Sari, Kisaran, Kab. Asahan dan bus PO Dahlia Indah AG 7691 UR. Saat itu, sepeda motor dari arah Pematangsiantar menuju Perdagangan dan beriringan dengan tiga sepeda motor kerabatnya serta satu mobil pribadi sesudah berkunjung dari rumah kerabat mereka di Jalan Padang Sidempuan, Kota P. Siantar. Sesudah makan sore di
Perumnas Batu Enam, mereka kembali melanjutkan perjalanan menuju Kisaran dan sebelum kecelakaan terjadi, M. Rudiansyah mencoba mendahului satu unit bus penumpang PMH. Namun, saat itulah muncul dari arah berlawanan bus PO Dahlia Indahdanlangsungbertubrukan. Kapolres Simalungun AKBP Rudi Hartono saat dikonfirmasi melaluiPahumasRamliSiraitdan Kasat Lantas AKP M. Ikhwan di Mapolres, Senin (21/12) membenarkan. (a14)
Sumatera Utara 20 Ulama Bersama Ormas Islam Mahasiswa Paluta Kembali Demo Majelis Kecam Segala Bentuk Kemaksiatan Di Sosa
WASPADA
Selasa 22 Desember 2009
Tuntut Pencabutan Izin PT SRL Dan PT SSL GUNUNG TUA :Waspada): Ratusan mahasiswa yang tergabung dalam Gerakan Rakyat Berjuang berunjuk rasa ke kantor DPRD dan Bupati Kabupaten Padanglawas Utara, Senin (21/ 12). Mereka menuntut pencabutan izin operasional PT Sumatera Riang Lestari (SRL) serta PT Sumatera Silva Lestari. Dalam aksinya mereka menahan truk-truk kayu yang membawa ratusan kubik kayu dari Palas. Sejak pukul 10:00, ratusan mahasiswa yang tergabung dari PalasdanPalutamemulaiaksinya dengan berkumpul di Lapangan Atas Pasar GunungTua. Bersama masyarakat mereka kemudian berpawai dan berorasi di sepanjang Jalan Lintas sumatera (Jalinsum)-Gunung Tua menuntut pencabutan izin hak guna usaha (HGU) PT SRL dan PT SSL. Mereka pun mencoret sekujur tubuhnya dengan warna emas sebagai tanda hilangnya aset negara yang dilakukan PT SRL dan PT SSL. Dalam melakukan aksinya, mereka long march dari Lapangan Atas menuju kantor Bupati. Setibanya, di simpang Portibi, pengunjuk rasa menahan 2 truk kayu yang membawa kayu dan langsung digiring dan dikawal ke
kantor Bupati. Di sana sempat terjadi kemacetan sekitar setengah jam. Mahasiswa juga mendesak kepada pemerintah untuk segera melakukan reboisasi terhadap hutan yang ada di Paluta, serta keduaperusahaanagarmengganti rugi kepada masyarakat yang selamainidinilaisudahdirugikan. Di kantor Bupati, pengunjuk rasa berorasi menuntut Pemkab dan DPRD Paluta, untuk secara tegas melakukan pengusulan pencabutan izin kedua perusahaan. Selain itu, antara pengunjuk rasa dengan pihak eksekutif dan legislatif tercapai kesepakatan yakni pengusulan pencabutan izin HGU kedua perusahaan, DPRDPalutamembentukPanitia Khusus (Pansus), mendukung sepenuhnya Gerakan Rakyat Berjuang (GRB). Kesepakatan itu ditandatangani, Wakil Bupati Paluta, Riskon Hasibuan SE, Ketua DPRD, Muchlis Harahap SHI, Ketua Komisi I DPRD, Amas Muda Siregar SE, Sekda, Panusunan Siregar, Elemen Mahasiswa, Pers dan Masyarakat. Aksi sempat memanas mana kala pengunjuk rasa menariknarikWakilBupatiuntukmenanda
tanganinya. Dari kejadian itu, Ketua DPRD, Mucklis Harahap SHI sempat dicaci para pengunjuk rasa. Tidak berselang lama, para pengunjuk rasa terus menerus menarik tangan amas Muda Siregar dan Gusman Efendi Siregar dari kantor DPRD ke Kantor Bupati Paluta, yang tempatnya persis disamping kantor DPRD. Di sana juga sempat ricuh, karena, para pengunjuk rasa diacuhkan Sekda Paluta, Panusunan Siregar. Amas Muda Siregar, SE, dan Gusman Efendi Siregar Spt yang menanggapi tuntutan itu mengatakan, mereka mendukung sepenuhnya tuntutan para pengunjuk rasa. Namun dia menjelaskan, DPRD Kab Paluta tidak mempunyaikapasitasuntukmenyetop operasi kedua perusahaan itu, karena izin kedua perusahaan tersebut dikeluarkan oleh pemerintah pusat melalui Departemen Kehutanan RI. Sementara Wakil Bupati Riskon Hasibuan menjelaskan, permintaan ratusan mahasiswa akan ditindaklanjuti pemerintah Kab Paluta. Aksi ratusan mahasiswa tersebutsempatdiwarnaibentrok denganpetugaskeamananSatuan
Waspada/Sori Parlah Harahap
UNJUKRASA: Ratusan mahasiswa yang tergabung dalam Gerakan Rakyat Berjuang berunjuk rasa kekantor DPRD dan Bupati Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta), Senin (21/12) menuntut pencabutan izin operasional PT Sumatera Riang Lestari (SRL) serta PT Sumatera Silva Lestari. Polisi Pamong Praja (Satpol PP). Bentrok terjadi setelah Sekretaris Daerah Panusunan Siregar yang hadir untuk menerima mahasiswa masuk ke dalam ruangan tanpa ada permisi dan terkesan cuek dengan aksi tersebut. Mahasiswa terlihat sempat tolak-tolakan dengan Satpol PP yang dari pagi sudah mengawal kedua kantor pemerintahan itu. Aksi unjuk rasa ini akan dilakukan selama dua hari. Adapun elemen mahasiswa yang terga-
bung dalam Gerakan Rakyat Berjuang diantaranya Gerakan Mahasiswa Padanglawas Utara (Gema-Paluta), Gerakan Mahasiswa Padang Lawas (Gema PadangLawas),IkatanMahasiswa Sosa sekitarnya (IMSS), Himpunan Mahasiswa Muda-Mudi Barumun Tengah Sekitarnya (HIMMAP-Bartengs), GMP3, Himpunan Mahasiswa Padang Bolak Raya (HMPR), Lembaga Mahasiswa Analisis Sosial dan Politik (LMISPI). (csp)
Puluhan Warga Sibuhuan Datangi Dinas PU SIBUHUAN ( Waspada): Puluhan Warga Lingkungan III Kel. Pasar Sibuhuan, Kab. Padanglawas beserta sejumlah tokoh masyarakat setempat datangi Kantor Dinas Pekerjaan Umum Pertambangan dan Energi Palas. Kedatangan warga, Senin (21/12), karena menilai perencanaan pembangunan dan peningkatan jalan ibukota kabupaten senilai Rp 2.438.700.000 di lokasi mereka tidak seperti yang diharapkan, sementara pengerjaannya, dinilai tidak sesuai dengan bestek yang mengakibatkan terjadinya genangan air. Pantauan Waspada, saat kedatangan warga kantor dijaga puluhan anggota Satpol PP.Tidak
adagejolaksaatkedatanganwarga tersebut,namunpetugasnampak terus berjaga-jaga. Tokoh masyarakat setempat yang menjadi utusan warga, diantaranya H.Tongku Paruhum, Imran Jono Hasibuan (calon bupatipriode2009-2014),HAfnan Pulungan, H. Adanan Harahap diterimaKadisPUChairulWindu. Sedangkan warga yang lainya tetap berada di luar kantor. Dalam materi keberatan yang mereka ajukan, disebutkan DinasPUPalastidakmengadakan pemberitahuan ataupun sosialisi kemasyarakatLink.IIIPasarSibuhuan, sehingga warga bingung dan keberatan atas pelaksanaan proyekyangsedangdilaksanakan. Adanya perencanaan parit
jalan yang salah disekitar areal persawahan, berupa bobot air yang ditampung paret melebihi volume parit yang dikerjakan, yakni saluran Bondar Masin yang berkonstruksi permanent lebih besardaripadaparitpenampungnya yang dikerjakan oleh dinas PU melalui rekanan. Sementara pembungan akhir aliran parit yang berada di kiri-kanan jalan menuju pusat pasar sangat tidak layak, pekerjaan pelebaran jalam terdapat banyak sekali kerancuan dimana pekerjaan pelebaran kiri kanan jalan lebih tinggi dari as jalan mengakibatkan badan jalan bagaikan paritaliranairsaathujan. Akibat teknik pemasangan pekerjaan pasangan parit beton
yang tidak sesuai dengan bestek karena tidak adanya pengawasan dari Dinas PU, sejumlah pekerjaansaatinisudahkritisnyarisrusak dan bahkan terancam tumbang karena adanya keretakan di pasangan. Merekamengharapkandinas PU segera menyelesaikan galian parit yang sepotong sepotong agar jangan membahayakan masyarakat serta genangan air yang menyalahi anjuran dinas kesehatan. Pelebaran jalan yang mengambil pekarangan warga seluas tiga meter kiri dan kanan jalan sangat merugikan warga, selain tanahnya berkurang juga bangunan yang di atasnya ikut dirubuhkan, sedangkan ganti rugi tidak
ada, padahal menurut PP No.34 tahun 2006 bab VI pasal 58 ayat I.II, II dan IV tentang jalan, hal ini harus direalisasikan. KadisPUPalasChairulWindu yang menerima warga tanpa didampingi stafnya tetap mengatakan telah melaksanakan sosialisasiwalaupunhalitudibantah oleh warga. Dia tidak membantah adanya kontraktor nakal, kemudiansegalasesuatukerugian masyarakat yang diakibatkan pengerjaan proyek adalah tanggung jawab kontraktor. Usai ke Dinas PU tersebut, rombongan warga melanjutkan pengaduan dan menyampaikan aspirasi ke DPRD Palas di gedung dewan Sibuhuan. (crif)
Fadly Nurzal: Madina Serambi Makkahnya Sumatera Utara KABUPATEN Mandailing Natal merupakan serambi mekkahnya Sumatera Utara, hal ini dibuktikan dengan hampir 96 persen penduduknya beragama Islam, paling banyak pesantrennya di Sumut. Begitu juga dengan kehidupan masyarakatnya yang begitu religius. Hal itu dikatakan Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP Sumatera Utara H Fadly Nurzal, SAg ketika berkunjung ke daerah itu pada Sabtu dan Minggu ( 19-20/12). Kehadiran aktifis ’98 itu bersama pengurus lainnya di kabupaten itu dalam Rapat Pimpinan Cabang (Rapimcab) Partai Persatuan Pem-
bangunan Kabupaten Mandailing Natal dipusatkan di aula hotel Madina Sejahtera Kelurahan Dalan Lidang Panyabungan. Terkait dengan Mandailing Natal yang mayoritas beragama Islam lanjut Fadly Nurzal ( foto), PPP sangat berkepentingan di
daerah ini. Lantas, kenapa Mandailing Natal yang yang nota benenya paling banyak beragama Islam tapi justru perwakilan DPRD nya yang terpilih hanya dua orang ? Kalau pada tahun 1999, jumlah kursi PPP di Madina ada 9 kursi, tahun 2004 ada 5 kursi, lantas kenapa tahun 2009 hanya 2 kursi ? Dimanakah letak kesalahannya ? Dia mengajak seluruh kader dan fungsionaris PPP di Madina mengaca diri, perlu tanya diri masing-masing apakah sudah benar-benar menjalankan amanah rakyat. Apakah kader-kader PPP sudah memperjuangkan aspirasi masyarakat Mandailing Natal. Kita tidak usah menyalahkan siapa-siapa atau mencari kambing hitam. Terpenting, tanya hati tepuk dada. Marilah kita perbaiki apa masalah kita
agar partai ini bisa bangkit kembali. Masing-masing kita harus mengadakan evaluasi diri dan mencari akar masalahnya,” ujar Fadly. Menurutnya, Rapimcab penjaringan balon Bupati dan balon Wakil Bupati ini merupakan pengambilan keputusan di luar partai. Untuk itu, kepada segenap peserta unsur DPC dan PAC agar memamfaatkan momen ini sebagai konsolidasi internal partai. Sebab, konsolidasi dalam sebuah partai politik atau organisasi merupakan suatu keharusan dan merupakan rutinitas tanpa mengenal waktu” Kata dia, PPP adalah partai besar dan partai yang dilahirkan para ulama. Para ulama saat itu mendirikan partai ini dengan bermodalkan keikhlasan, tanpa ingin jabatan, pangkat dan pujian.
Ketika yang terpikir bagi mereka adalah ada satu wadah atau perkumpulan yang akan memperjuangkan kepentingan Islam dalam segala hal, baik ia dalam politik dan yang lainnya. Fadly mengajak para kader untuk mencontoh apa yang sudah dilaksanakan para pendiri partai yang semata-mata tujuannya bukan jabatan saja. Tapi, memperjuangkan aspirasi dan kepentingan umat untuk kemaslahatan bersama. “ Marilah kita luruskan niat yang berpartai ini, partai ini tidak lahir dengan ecek-ecek, tapi ia lahir melalui proses yang panjang dan hasil mufakat para ulama ketika itu ,” harapnya. (a24)
SOSA (Waspada): Majelis Ulama bersama organisasi kemasyarakatan Islam mengecam keras segala bentuk kemaksiatan yang semakin merusak moral dan kehidupan masyarakat, juga mengancam generasi muda. Demikian pernyataan bersama Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Sosa bersama organisasi kemasyarakatan (ormas) Islam, tokoh masyarakat, dan tokoh adat yang disampaikan pada pacara Tabligh Akbar dan peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1431 H di lapangan SMP 1 Sosa, Jumat (18/12). Acara itu dihadiri, Bupati dan Wakil Bupati Padanglawas, H. Ali Sutan Harahap, pejabat terkait, Kapolsek Sosa AKP. M. Basyior, Danramil 09/Sosa, Kapten Inf. Triswanto para camat serta masyarakat. Dalam surat pernyataan bersama itu, MUI tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh adat menyampaikan kecaman dan permintaan semoga segala bentuk praktik maksiat di wilayah Kecamatan Sosa. Hal ini sangat membutuhkan dukungan semua pihak, termasuk pemerintah dan aparat penegak hukum, selain kerjasama dari masyarakat. Maka pernyataan bersma itu langsung diserahkan kepada Bupati, Danramil 09/Sosa dan Kapolsek Sosa sebagai aparat penegak hukum yang sangat diharapkan keseriusannya dalam menertibkan segala bentuk kemaksiatan termasuk lokasi kafe dan tempat hiburan yang berbau maksiat. Sebagaimana isi pernyataan bersama yang ditandatangani Ketua MUI Kec Sosa, H. Tk
Malim Akbar Nawawi Daulay dan sekretaris MUI serta sejumlah tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh adat yang mengecam adanya praktek pekerja seks komersil (PSK) yang kian menjamur, serta berdirinya kafe dan penginapan yang menjadi lokasi transaksi. Selain peredaran narkoba yang semakin bebas di beberapa lokasi kafe dan tempat penginapan, juga praktik perjudian. Sebab segala bentuk praktik maksiat itu sangat mengganggu norma dan kehidupan bermasyarakat, akibat semakin terkikisnya moraliatas masyarakat, khususnya generasi muda. Hal itu juga seiring dengan cita-cita pemerintah kabupaten padang lawas yang dituangkan dalam visi misinya, untuk mewujudkan masyarakat yang beriman, cerdas, sehat dan sejahtera. Ustadz HM Daud Sagitaputra, MA, mubaligh yang memberikan ceramah agama dalam acara tablig akbar dan peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1431 H itu juga lebih menekankan pada masalah pemberantasan kemunkaran yang kian merusak sendi kehidupan masyarakat Islam. Bupati Padanglawas menanggap positif akan pernyataan bersama majelis ulama, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh adat Kecamatan Sosa. Pemerintah Kabupaten Padanglawas sangat mendukung, karena itu sangat relevan dengan cita-cita Kabupaten Padanglawas yang dituangkan dalam visi misi, yakni untuk mewujudkan Padanglawas yang beriman, cerdas, sehat dan sejahtera. (a32)
Pemprovsu Diminta Segera Perbaiki Jalan Tabagsel MEDAN (Waspada): Anggota DPRD Sumut menyatakan keprihatinannya melihat sejumlah infrastruktur jalan di Tabagsel (Tapsel, Madina, Padanglawas, Padanglawas Utara dan Kota Padangsidimpuan) rusak parah, sehingga dikhawatirkan arus lalulintas perdagangan di daerah itu terancam mandek. “Persoalan kerusakan infrastruktur jalan di lima daerah itu perlu segera ditanggulangi, supaya tidak mengganggu kelancaran pembangunan dan distribusi hasil-hasil pertanian rakyat di sana,” kata Ahmad Hosen Hutagalung kepada wartawan, Sabtu (19/12). Sekretaris Fraksi PPP ini mengatakan, Tabagsel sebagai pintu gerbang yang menghubungkan Sumatera Barat, Riau dan lainnya akan menjadi pintu masuk dalam distribusi barang dan jasa ke Sumut. Karena itu, katanya, persoalan infrastruktur di lima kabupaten/kota sangat vital dan harus menjadi persoalan yang diprioritaskan Pemprovsu. Dengan adanya pembangunan infrastruktur, banyak hal yang bisa dikembangkan, seperti distribusi hasil kerajinan tangan daerah yang sudah mampu menembus skala regional maupun internasional.
“Sedangkan dari sektor pertanian daerah dan perkebunan yang selama ini banyak mengalami hambatan dikarenakan buruknya infrastruktur jalan. Dengan adanya perbaikan nantinya, distribusi hasil pertanian dan perkebunan akan lancar,” kata Hosen. Dia mendesak Pemprovsu c/q Dinas PU Bina Marga segera turun tangan memperbaiki kondisi infrastruktur jalan di Tabasel yang rusak parah dan sangat memprihatinkan itu. “Perbaikan ini sifatnya sangat mendesak,” tandasnya. Hosen dalam kesempatan itu juga meminta Pemprovsu perlu meningkatkan mutu pendidikan, kesehatan di lima daerah itu, guna mewujudkan visi dan misi Gubsu tentang rakyat tidak bodoh, tidak sakit dan punya masa depan. “Saat ini pembangunan bidang pendidikan di Tabagsel masih tertinggal dengan daerah lainnya. Oleh sebab itu, Pemprovsu perlu mengalokasikan anggaran yang memadai dengan skala prioritas,” ujar anggota Komisi E ini . Hosen juga berjanji akan memperjuangkan anggaran lebih besar dari tahun-tahun sebelumnya untuk bidang pendidikan dan kesehatan di Tabagsel dan siap menjembatani antara pemerintah daerah dengan Pemprovsu.(h11)
Pencetakan Sawah Baru Di Ulu Pungkut Mendesak PANYABUNGAN (Waspada) : Pembukaan sawahbarudiKecamatanUluPungkutKabupaten Mandailing Natal sudah sangat men-desak. Hal ini mengingat daerah Ulu Pungkut bukanlah daerah swasembada beras ditambah semakin menyempitnya areal persawahan, ujar salah seorang warga Hutagodang, Jaunggara ,38, kepada Waspada, Senin (21/12) di Kotanopan. Kalau pemerintah tidak berupaya membuka percetakan sawah baru, 5 - 10 tahun ke depan warga Ulu Pungkut dikhawatirkan akan kekurangan pangan. Untuk pembukaan percetakan sawah baru ini sebenarnya ada lahan yang siap dan tersedia, yaitu di Batahan Siulak-ulak yang jaraknya sekitar 15 Km dari Desa Hutagodang. Daerah ini sangat layak untuk pembukaan percetakan sawah baru,
selainluaslahannyamencapai3.000Hajugasumber air sangat mudah didapatkan. Jaunggara mengharapkan agar Pemkab Madina kiranya memprioritaskan percetakan sawah baru di daerah ini selain masalah infrastruktur jalan tentunya. Kita perlu berpikir jauh kedepan, sebab areal persawahan yang sudah ada selama ini tentunya tidak mencukupi untuk daerah Ulu Pungkut. Sedangkan Camat Drs Syafruddin Batubara melalui Sekretaris Camat M. Johan Lubis saat dihubungi di Ulu Pungkut, Senin (21/12) terkait dengan harapan warga Ulu Pungkut ini mengatakan, ke depan direncanakan daerah Batahan Si Ulak-Ulakiniuntukpembukaanpercetakansawah baru. (cpin)
Aceh
WASPADA Selasa 22 Desember 2009
21 Jembatan Di Peusangan Selatan Terancam Ambruk
Kasus Perkelahian Di Arena NAE Tuntas Secara Kekeluargaan KRUENG GEUKUEH, Aceh Utara, (Waspada): Kasus perkelahian di arena North Aceh Expo (NAE) III/2009, di Pelabuhan Umum Krueng Geukueh (Lhokseumawe), Aceh Utara, penyelesaiannya tuntas secara kekeluargaan. “Insiden terjadi antara Edi Dansyah, 38, tukang komidi permainan anak-anak dengan seorang pemuda di lokasi pasar rakyat NAE-III/2009, Sabtu malam (20/12). Keduanya terlibat perkelahian sampai menderita luka-luka,” jelas Kasi Pasar Rakyat NAE, Iskandar Ali kepada Waspada, Senin (21/12). Perkelahian terjadi, berlatar belakang balas dendam. Edi Dansyah punya persoalan pribadi dengan seorang pemuda (keduanya warga Keude Krueng Geukueh, Kec Dewantara, Aceh Utara-red), jauh hari sebelum penyelenggaraan event NAE. Malam itu antara dua pihak itu berjumpa di lokasi permainan anak-anak. Entah bagaimana keduanya tersulut kemarahan, sehingga perkelahian terjadi. Insiden ini sempat menghebohkan pengunjung, sampai pihak keamanan turun tangan. Kendati sekarang kedua pihak sudah rukun kembali setelah diselesaikan secara adat.(b10)
PEUSANGAN SELATAN, Bireuen (Waspada): Jembatan yang menghubungkan Desa Ule Jalan dengan Desa Suak Kecamatan Peusangan Selatan Kabupaten Bireuen terancam ambruk. Pasalnya, pada salah abutment (ujung jembatan) itu mengalami abrasi akibat hujan deras yang mengguyur kawasan itu. Kepada Waspada, Sabtu (19/12), warga sekitar jembatan itu mengungkapkan abrasi yang mengancam pengguna jembatan itu terjadi sekira sebulan belakangan. “Lebih kurang satu bulan sudah abrasi ini, saat hujan deras yang lalu,” katanya. Akibat tanpa adanya perhatian dari pemerintah setempat abrasi itu semakin membesar. Bahkan kini kondisinya nyaris mirip gua kecil. “Pengikisan tanah sudah sampai ke badan jalan,” terangnya seraya menunjukkan abrasi yang nyaris men-
PKS Peringati Hari Ibu Di Seluruh Aceh BANDA ACEH (Waspada): Dalam rangka menyambut Hari Ibu 22 Desember 2009, Bidang Kewanitaan DPW PKS Aceh menggelar berbagai aksi di sejumlah titik di seluruh daerah Aceh. Kegiatan ini rangkaian acara memperingati Hari Ibu yang dilaksanakan Bidang Kewanitaan PKS dengan tema “Peduli Lingkungan, Selamatkan Generasi”. Kegiatan yang dilaksanakan antara lain, talk show dan ajang kreasi mengolah limbah plastik di Banda Aceh, pelatihan membuat sampah organik di Aceh Besar, pembagian bibit tanaman Rosella di Bireuen, pembagian bibit tanaman lindung di Aceh Tengah serta penyebaran spanduk seruan menjaga lingkungan di beberapa daerah lainnya. Talk show yang bertema “Peran Ibu Dalam Menanggulangi Limbah Plastik” dihadiri 600-an ibu-ibu dari seluruh perwakilan kecamatan di lingkup Kota Banda Aceh. Acara dibuka langsung Wakil Walikota Banda Aceh, Illiza Sa’aduddin Djamal. Sementara di Kecamatan Kuta Baro Aceh Besar, tepatnya di Desa Lambaro Bilui, Bidang Kewanitaan DPD PKS Aceh Besar menggelar acara pelatihan membuat pupuk organik. Acara yang dihadiri 40 orang ibu-ibu dari berbagai desa di Kecamatan Kuta Baro itu, mendapat sambuatan baik dari kaum bapak dan tokoh masyarakat sekitar. Dalam kesempatan ini, anggota DPR-RI asal Aceh, Nasir Jamil juga mendukung kegiatan-kegiatan positif seperti ini. Nasir juga memberi informasi Menetri Kehutanan dan Perkebunan juga sedang merancang terbentuknya bank bagi petani dan nelayan.(b07)
Kualitas Pendidikan Kaum Perempuan Aceh Masih Rendah KOTA LHOKSEUMAWE (Waspada): Berbagai upaya telah dilakukan pemerintah untuk mendorong peningkatan kualitas hidup kaum perempuan, namun hasilnya belum maksimal. Hal ini disebabkan, tingkat pendidikan perempuan secara kualitas masih lebih rendah dari kaum laki-laki. Padahal, jumlah penduduk perempuan jauh lebih besar. Hasil penelitian Satker BRR, pemulihan peningkatan kesejahteraan anak dan perempuan tahun 2006, diperoleh gambaran bahwa, presentase terbesar berada pada pendidikan sekolah dasar atau madrasah ibtidaiyah. Di seluruh kabupaten/kota di Provinsi Aceh, masih terdapat perempuan yang tidak tamat SD/MI rata-rata 17,88 %. Artinya, sebagian besar perempuan korban konflik, memiliki kualitas pendidikan yang rendah. Secara konseptual, seseorang yang berpendidikan rendah diperkirakan memiliki wawasan, dan pengetahuan yang rendah. “Dari hasil penelitian Satker BRR, muncul pertanyaan, ada apa dengan pendidikan perempuan. Kami berharap, hal ini dapat didiskusikan kembali dan bertukar pikiran tentang pendidikan yang berbasis gender yang tepat dilakukan di Kota Lhokseumawe,” pinta Munir Usman, Walikota Lhokseumawe pada acara seminar sehari dalam rangka peringatan Hari Ibu Ke-81, yang dilaksanakan di Aula Hasbi As-Sidiqi kemarin. Pada acara tersebut, Munir Usman juga berharap, pada Pilkada nanti ada kandidat kaum perempuan yang mencalonkan diri menjadi Walikota Lhokseumawe. Dari jumlah, kaum laki-laki pasti kalah, karena jumlah perempuan di Lhokseumawe mencapai 60 persen dari jumlah penduduk. Untuk itu, dalam berjuang kaum ibu tidak boleh lengah, jangan saling tuding dan sikut.(cmun)
Petani Padi Aceh Utara Terima 703,4 Ton Benih Unggulan ACEH UTARA (Waspada): Pada tahun 2009, Dinas Pertanian dan Tanaman Pangan Aceh Utara, berhasil menyalurkan 703,4 ton benin padi unggulan untuk masyarakat petani sawah di 25 kecamatan. Benin padi itu bersumber dari bantuan cadangan Benin Nasional (CBN) Departemen Pertanian-RI. Dari 27 kecamatan di Aceh Utara, hanya dua kecamatan yang tidak memperoleh bantuan itu, yakni Kecamatan Muara Batu. Kecamatan ini tidak diberikan bantuan benih karena tidak memiliki lahan persawahan, sedangkan Kecamatan Nisam Antara, sudah pernah mendapatkan bantuan itu pada tahun sebelumnya, dan sudah sering menggunakan benih unggulan yang bermutu. Jumlah benih yang diberikan kepada masing-masing kecamatan bervariasi, tergantung jumlah areal sawah yang dimiliki. Namun, setiap hektar sawah diberikan 25 Kg benih. Luas total lahan persawahan di Aceh Utara mencapai 40.024 Ha. Sementara jumlah benih yang dibantu mencapai 28.136 Ha atau mencapai 60 persen dari luas lahan. “Benih yang dibantu varietas unggulan yakni Ciherang, Cibogo, Mekongga, dan Cigelis. Benih unggulan ini, tahan terhadap jenis penyakit tertentu, seperti hama wereng coklat. Selain itu, benih ini mampu meningkatkan produksi padi,” sebut Kepala Dinas Pertanian Aceh Utara, Ir. Mursyid Ab, MP, yang didampingi Kepala Bidang Produksi Padi Palawija dan Holtikutural, M. Jamin Ibrahim dan Kasi Padi Palawija Zulkifli, kepada Waspada kemarin. Bantuan benih padi unggulan diberikan, karena masih banyak warga petani sawah yang belum memakai benih itu, dan cenderung menggunakan satu jenis benih untuk tiga kali musim tanam. Padahal, petani dianjurkan memakai satu jenis benih setiap kali musim tanam. Kepada ketua kelompok tani diminta untuk tidak membagikan benih itu kepada semua warga karena ada warga yang tak memiliki lahan sawah.(cmun)
PATM Juli Mubazir Gagal Airi Sawah Waspada/Amiruddin
BERLUBANG: Kondisi aboutment jembatan yang membentang antara Desa Ule Jalan dengan Desa Suak Kecamatan Peusangan Selatan Kabupaten Bireuen, Sabtu (19/12) yang mengalami abrasi.
Puluhan Ribu Guru Belum Sarjana BIREUEN (Waspada): Puluhan ribu guru SD,MI, SMP,MTs, SMA, MA, SMK di Aceh belum memiliki ijazah sarjana. Bahkan, di daerah terpencil ada yang hanya berijazah SMA. “Oleh sebab itu, berdasarkan Permendiknas Unimus bersama Unsyiah dipercayakan untuk menyelenggarakan pendidikan bagi mereka yang belum sarjana,” demikian Rektor Univeritas AlMuslim (Unimus), Drs. H. Amiruddin Idris MSI kepada Waspada kemarin usai Sosialisasi Permendiknas Nomor 0015 Tahun 2009 Tentang Guru dalam jabatan serta tindaklanjut UU Nomor 14 Tahun 2005 Tentang guru dan dosen harus berpendidikan minimal D4 atau sarjana. Unimus bersama Unsyiah Banda Aceh dipercaya menyelenggarakan kuliah para guru yang masih pendidikan di bawah sarjana di Aceh. Menurut Amiruddin, puluhan ribu guru yang belum sarjana di Aceh berdasarkan Permendagri itu otomatis harus
ikut kuliah lagi supaya memiliki ijazah strata satu. Maka, pihaknya bersama Unsyiah yang dipercayakan sedang mensosialisasikan ke berbagai wilayah di Aceh. “Dalam undang-undang itu, seluruh guru yang telah bertugas, belum bertugas atau mau bertugas, harus sertifikasi S1 atau Diploma IV, kini kesempatan bagi mereka untuk kuliah lagi,” jelasnya. Menurutnya, bagi para guru yang telah bertugas dan sebelumnya telah memiliki ijazah, mata kuliah tempat pertama dan karir jabatannya akan dihitung menjadi SKS, sehingga kuliah mereka tidak sebagaimana mahasiswa yang belum kuliah sama sekali. “Program ini bukan program bagibagi ijazah melainkan ada ketentuannya juga seperti akan diakui mata kuliah semasa para guru kuliah sebelumnya dan karir dalam jabatannya,” jelasnya. Adapun sistem pendidikan untuk guru itu, lanjutnya, 40 persen tatap muka dan 60 persen modul. Tugasnya
tidak terganggu karena ada keringanan-keringanan dalam menempuh pendidikan tersebut. Kuliah bagi guru diterapkan dua sistem, yaitu pengakuan akademik dan Pengakuan Pengalaman Kerja dan Hasil Belajar (PPK BH). “Mereka hanya satu hingga dua tahun masa kuliahnya, itu bukan bagibagi ijazah, tapi kualitas guru yang diutamakan,” pungkas Amiruddin. Masih menurut Rektor Unimus, di Indonesia kini masih terdapat 1 juta lebih guru PNS yang belum sarjana. Sedangkan di Aceh, khususnya mencapai puluhan ribu guru PNS yang belum sarjana, terutama guru Sekolah Dasar (SD). Mereka yang belum sarjana itu mayoritas berlatar belakang SPG, DII, dan masih terdapat juga guru yang lulusan SMA. “Mulai tahun 2009 ini hingga tahun 2004 nanti, Pemerintah Indonesia memberi kesempatan kepada guru yang belum sarjana, diwajibkan atau dituntut untuk memperoleh gelar sarjana sebagai tunjangan atau syarat sertifikasi guru,” ulangnya. (b03)
JULI, Bireuen (Waspada): Sejak dibangun Proyek Pompa Air Tanpa Mesin (PATM) Juli KeudeTrieng tahun 2005 senilai Rp2 miliar hingga kini gagal berfungsi mengairi persawahan rakyat. Komisi Irigasi Kecamatan Juli Tgk H Mustafa Umar yang ditemui Waspada di Juli, Minggu (20/12) petang mengatakan, akibat tidak berfungsinya PATM (Pompa Air Tanpa Mesin) seluas 450 hektar areal sawah petani di Kemukiman Juli Barat terdiri dari Desa Peuraden, Batee Raya, Pulo Lampoh, Seupeng Lampoh, Alue Unoe dan Desa Meunasah Me sudah 50 tahun terlantar tidak dapat turun ke sawah. Padahal sawah seluas 450 hektar di enam desa dalam kemukiman Juli Barat selama waduk Peuraden masih berfungsi mengairi persawahan tergolong produktif penghasil padi itu. Setelah tanggul waduk Peuraden jebol dihantam banjir besar puluhn tahun silam areal persawahan Kemkiman Juli Barat tidak memiliki lagi irigasi untuk mengairi persawahan. “Sebagian besar areal persawahan sudah jadi padang gembala dan sebagian kecil petani di Desa
Batee Raya memanfaatkan air tadah hujan dari Pulo Krong mengelola sawah menanam padi pada musim penghujan,” ujar Tgk H Mustafa Umar. Sedangkan para petani Desa Peuraden, Pulo Lampoh, Seupeng Lampoh, Alue Unoe dan Desa Meunasah Me masih merana sudah puluhan tidak dapat turun ke sawah. Menurut Tgk Mustafa Umar, para petani Kemukiman Juli Barat pesimis terhadap proyek PATM yang dibangun lima tahun lalu karena sudah menjadi mubazir tidak bermanfaat bagi petani. Ironisnya lagi, arus listrik untuk penggerak pompa PATM sejak 9 Oktober 2009 sudah diputuskan lantaran pihak Pemkab Bireuen belum melunasi tunggakan rekening listrik sejak Februari hingga Oktober 2009 senilai Rp28.981.305. Para petani enam desa di Kemukiman Juli Barat berharap kepada Pemkab Bireuen lebih baik merehab kembali waduk Peuraden dan tanggulnya yang sudah jebol diterjang banjir besar agar para petani dapat melaksanakan musim tnam secara teratur.(b16)
Aliran Sesat Beredar Di Tanah Pasir TANAH PASIR, Aceh Utara (Waspada): Tengku Muhammad Hanafi, Imumsyik Masjid Jrat Manyang, Tanah Pasir, Aceh Utara, Minggu (20/12) di Masjid Al-Huda Tanah Pasir mengatakan, ilmu Salek Buta merupakan ajaran sesat. Selama ini, ada ratusan warga Tanah Pasir dan Syamtalira Aron yang telah belajar ilmu Salek Buta pada Tengku Muhammad, 70, mantan imum Gampong Matang Puntong, Kecamatan Samudera. Hal itu diketahui, setelah salah seorang jamaah memperlihatkan buku yang diberikan tengku tersebut. Dalam buku itu disebutkan, untuk niat shalat diucapkan “aku zat mutlak” kemudian Al Fatihah artinya tulangku, rukuk merupakan tulang shalat, itidal rusuk shalat, sujud kulit shalat disambung dengan ucapan yaitu melihat Ka’bah, tertib melihat peraturan, dan lain-lain. “Tengku ini telah linglung. Ajaran dia itu sesat. Sebagai bukti, saya telah memiliki buku tersebut dari salah seorang jamaah yang telah insaf, dan hal ini akan saya bawa ke tingkat kabupaten,” terang Muhammad Hanafi yang mengaku sebagai anggota DPU Tanah Pasir.
Dalam muzakarah ulama yang dilaksanakan di Masjid Al-Huda Tanah Pasir, Minggu (20/12) Muhammad yang dituding membawa ajaran sesat mengaku tidak pernah mengajari ilmu sesat, namun hanya memperkenalkan ilmu Salek Buta kepada jamaahnya, untuk diketahui bukan untuk diamalkan. “Jawaban itu hanya untuk membela diri. Buktinya, banyak jamaah yang telah mengikuti ajaran tersebut, ada buku di tangan saya. Saya bertanggungjawab, dia telah membawa aliran sesat ke Tanah Pasir dan sekitarnya,” ucap anggota DPU itu. Sementara hasil muzakarah ulama tentang aliran sesat tersebut yang digelar di Masjid AL -Huda kemarin yaitu, Tengku Muhammad tak pernah mengajari ilmu Salek Buta kepada jamaahnya, namun hanya memperkenalkan ilmu Salek Buta, bukan untuk diamalkan. “Dia hanya memperkenalkan ilmu Salek Buta, bukan untuk diamalkan. Namun, banyak jamaahnya yang telah salah pengertian dan telah
mengamalkan ilmu itu. Diharapkan, kepada jamaah yang melenceng kembali pada aqidah semula,” pinta Tengku Mustafa yang terlibat dalam muzakaran ulama tersebut. Hal sama juga disebutkan Tengku. Razali dan Tengku. H. Muktar, Imumsyik Mesjid Al-Huda. Kata dia, Muhammad hanya memperkenalkan ilmu salek buta kepada jamaah agar mereka tahu, bukan untuk diamalkan. “Dia hanya memperkenalkan mana yang disebut harimau, agar masyarakat bisa berhati-hati. Begitu pun, masyarakat tidak usa h resah, karena semua persoalan dapat diselesaikan dengan baik,” katanya. Saat Wa spada mempertegas, apakah Muhammad membawa aliran sesat atau bukan, H. Muktar hanya menjawab dengan senyum. Pantauan Waspada, acara muzakarah ulama di Mesjid Al-Huda Tanah Pasir dihadiri oleh seribuan jamaah, dan dominan para jamaah kecewa dengan hasil muzakarah tersebut, karena para warga umumnya tahu, kalau Muhammad telah membawa ajaran sesat. (cmun)
Puluhan Ribu Ha Sawah Terancam Krisis Air PANTONLABU, Aceh Utara (Waspada): Saluran induk (Main Canal) Irigasi Langkahan, dangkal dan sempit akibat dipenuhi endapan lumpur (sedimentasi). Kondisi ini dipastikan bakal mempengaruhi kelancaran distribusi air. Bahkan puluhan ribu hektar sawah di daerah irigasi (DI) Langkahan terancam krisis air. “Daerah penyaluran air Irigasi Langkahan antara lain mencakup sembilan kecamatan dalam kabupaten Aceh Timur dan Aceh Utara. Karenanya jika sedimen tidak segera dinormalisasi, puluhan ribu
Ha sawah di sembilan kecamatan itu bakal krisis air. Ini butuh penanganan darurat. Apalagi, awal Februari 2010, para petani sudah mu-lai turun tanam untuk musim gadu,” kata Sulaiman Hamzah, Koordinator Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A) atau Koordinator Keujruen Chiek wilayah barat Aceh Timur, Senin (21/12). Menurut pria yang akrab disapa Apa Leman ini, sedimentasi pada dasarnya terjadi hampir di sepanjang saluran induk dari Bangunan Jambo
BI Puji BPD Aceh BIREUEN (Waspada) : Kepala Bank Indonesia (BI) Cabang Lhokseumawe, Zulfan, memuji kinerja BPD Aceh yang begitu cepat perkembangannya. “Perkembangan bank syariah di Indonesia cukup menggembirakan termasuk di Aceh, makanya pihak BPD perlu meninggalkan paradigma lama dan mengambil cara modern yaitu melalui pemberian kredit kepada hal yang potensial, seperti pertanian, perkebunan karena dua sektor ini masih menjanjikan,” pesannya saat peresmian Bank BPD Aceh Syariah Cabang Pembantu (Capem), Bireuen, Senin (21/12).(b03)
jadi gua kecil itu. Menurut warga, jembatan itu merupakan “urat nadi” ribuan masyarakatdibeberapadesayangharusmelintasi jembatan tersebut untuk pulangpergi ke Kota Matangglumpang Dua. “Cukup banyak desa yang harus melewati jembatan ini,” pungkasnya lagi. Amatan Waspada, selain mengikis aboutment jembatan, kejadian yang sama juga terjadi beberapa meter dari lokasi itu. Struk tanah labil akibat berdekatan dengan sungai sehingga mudah terjadinya erosi terutama pada saat musim penghujan. Sementara di tempat terpisah, Camat Peusangan Selatan, Dahlan, SE mengatakan, untuk menanggulangi permasalah tersebut dia telah menyampaikannya kepada dinas terkait. “Ini sudah saya usulkan. Kita berharap semoga segera terealisasi perbaikannya,” ucap Dahlan.(cb03)
Waspada/Musyawir
SEDIMENTASI: Saluran induk Irigasi Langkahan tersumbat akibat sedimentasi sehingga dangkal dan permukaannya menyempit. Kondisi ini membuat puluhan ribu hektar sawah di sejumlah kecamatan dalam Kabupaten Aceh Utara dan Aceh Timur terancam krisis air. Foto direkam Senin (21/12).
Aye (BJA-0) hingga BJA 5. Namun kondisi terparah terlihat di saluran antara BJA-3 hingga BJA-4. Saluran yang memiliki panjang sekitar 2800 meter itu kini sangat dangkal. Begitupula lebar permukaan saluran menciut hingga 50 persen. Malahan, di beberapa titik saluran sudah berbentuk delta atau pulau kecil. “Selain saluran induk, pihak terkait juga perlu segera melakukan pengerukan sedimen di bangunan kantong penguras lumpur serta sejumlah titik di kawasan bendungan, seperti sisi kiri ulu bendungan dan kawasan pintu pengambil air (intake). Di beberapa titik ini juga banyak tersangkut sampah sehingga aliran air tidak lancar,” kata Apa Leman yang juga anggota KomisiB-DPRKAcehTimuryangmembidangi masalah ekonomi, koperasi, pertanian, peternakan perikanan, kelautan serta industri dan perdagangan. Secara terpisah Kepala Ranting Dinas Pengairan Jambo Aye, Fahmi, saat dikonfirmasi via telefon membenarkan saluran induk irigasi Langkahan tersumbat akibat sedimentasi. Pihaknya mengaku sudah mengusulkan permohonan normalisasi saluran ke tingkat kabupaten dan diteruskan ke Kepala Satker SNVT Pengelolaan Sumber Daya Air wilayah Sumatera I. “ Secara lisan, pihak Satker sudah memberi sinyal positif. Jika tidak ada aral melintang, mungkin awal 2010 sudah bisa dilakukan normalisasi,” tandas Fahmi. (cmus)
Waspada/Maimun Asnawi
DONOR DARAH: Beberapa personel TNI AL Pangkalan Lhokseumawe, Senin (21/12) sedang mendonorkan darahnya dalam kegiatan bakti sosial menyambut HUT TNI AL ke-5
TNI AL Gelar Donor Darah LHOKSEUMAWE (Waspada): Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun yang Ke-5, Pangkalan TNI AL Lhokseumawe gelar kegiatan donor darah.. Kegiatan itu, diikuti oleh 150 anggota Lanal. Kegiatan donor darah dibantu oleh Palang Merah Indonesia (PMI) yang dilaksanakan di Komplek TNI
AL Cut Nyak Dhien, Pulau Rungkom, dan Palohgeuh, Kecamatan Dewantara, Aceh Utara, Senin (21/12) dari pukul 08.00 hingga selesai. Selain personel TNI AL Lhokseumawe, kegiatan bakti sosial donor darah ini juga diikuti oleh Satbrimob Lhokseumawe dan Polres Lhokseumawe.(cmun)
Majelis Pembangunan Gagal Temui Camat Jambo Aye PANTONLABU, Aceh Utara (Waspada): Majelis Pembangunan Jambo Aye Tengah, Kec. Tanah Jambo Aye, Aceh Utara, gagal menemui Camat T.M. Yacob, SE, Senin (21/ 12). Tim ini datang ke kantor camat Tanah Jambo Aye, di Pantonlabu dalam rangka membawa aspirasi masyarakat 17 desa (gampong) di kemukiman ini. Persoalannya, Imum Mukim Jambo Aye Tengah, Murizal Jamil telah bekerja tiga tahun di luar periode jabatan kemukimannya. Masa jabatan berakhir 14 Agustus 2007, kata anggota tim M. Yusuf Budiman kepada Waspada di Pantonlabu, kemarin. “Kami bersama para kepala desa (geuchik) kembali akan mendatangi camat pada hari lain, pokoknya antara camat dengan tim pembangunan Jambo Aye Tengah harus jumpa, dalam menyampaikan aspirasi masyarakat terhadap eksistensi Imum Mukim sebagai jabatan adat (kordinator) kepala desa di wilayah kami,” tekad M. Yusuf Budiman. Puluhan kepala desa (geuchik/Kades) menjelaskan kepada Waspada pada kesempatan terpisah, fenomena pemerintahan desa di Kemukiman Jambo Aye Tengah tiga tahun terakhir fakum tanpa pimpinan adat. Satu unit kantor sekretariat Imum Mukim yang sudah
dibangun Pemkab Aceh Utara beberapa tahun lalu belum pernah berfungsi dan kini kondisinya tidak terawat. M. Yusuf Budiman (anggota tim pembangunan Jambo Aye Tengah) membenarkan. “Selama dibangun kantor Imum Mukim tersebut belum difungsikan dan ini merupakan indikasi, birokrat adat di Kemukiman ini yang bertugas ikut serta dalam hal rancangan pembangunan 17 desa mandek dalam rentang waktu tiga tahun terakhir,” sebut M. Yusuf Budiman. Sekretaris kecamatan (Sekcam) Jambo Aye, Abdurrahman yang dikonfirmasi, membenarkan, Camat Tanah jambo Aye, TM Yacob, Senin (21/12) sibuk meninjau tapal batas kecamatan, bersama camat Langkahan, Aceh Utara, Drs. Amir Hamzah dan unsur Muspika kedua kecamatan. “Kalau memang demikian persoalannya, kami siap menerima kedatangan panitia pembangunan Kemukiman Jambo Aye Tengah bersama para Kades pada hari dan kesempatan lain. Pokoknya, apa yang terungkap dalam aspirasi masyarakat akan kita respon serta menindaklanjutinya, demi kelancaran roda pemerintahan di Kemukiman Jambo Aye Tengah,” lanjut Sekcam Jambo Aye.(b10)
Aceh
22
WASPADA Selasa 22 Desember 2009
Rp35,9 M Bantuan BRA Cair
UMKM Aceh Bentuk Forum UKM Di 5 Kabupaten MEDAN (Waspada): Pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Provinsi Aceh, telah membentuk Forum Daerah Usaha Kecil dan Menengah (Forda UKM) di Kabupaten Aceh Besar, Aceh Tenggara, Bener Meriah, Bireuen dan Aceh Barat Daya (Abdya). Langkah awal, dari masing-masing kabupaten itu beranggotakan 50 UMKM dan jumlahnya akan terus bertambah. Proses pembentukan forum ini diawali dengan kegiatan Assesment (penilaian) dan FGD (Fokus Grup Diskusi) tentang potensi produk dan potensi usaha, inventarisasi dan menyusunan data base UMKM 5 kabupaten, sosialisasi organisasi/forum UKM dan pembentukan Forum Daerah UKM kabupaten. Keberadaan Forda UKM di Indonesia sendiri sudah cukup dikenal sejak awal berdirinya sekitar tahun 1997, dan hingga tahun 2009 sudah berdiri sekitar 84 Forda UKM di Kabupaten/ Kota di seluruh Indonesia, belum termasuk 5 Forda UKM kabupaten di Propinsi Aceh yang sudah terbentuk. Khusus di Provinsi Aceh, pembentukan forum UKM ini terkait dengan program Penguatan Advokasi Jejaring UKM, yang merupakan komponen dari program Tata Kelola Ekonomi Daerah Aceh (SPADA-EGA) yang didukung The
Asia Foundation (TAF), kata Maskur Abdullah, Program Officer (PO) untuk Penguatan Advokasi Jejaring UKM dari komponen SPADAEGA, di Medan, Senin (21/12). Didampingi Afrizal Zakaria, Koordinator Lokal untuk Kabupaten Bireuen, Maskur Abdullah menyebutkan, keberadaan Forda UKM di Aceh, diharapkan mampu menjadi fasilitator bagi kepentingan UMKM di daerah, termasuk juga turut berpartisipasi dalam proses pengambilan kebijakan ekonomi di tingkat lokal. Termasuk di dalamnya, mendorong berdirinya kantor Pelayanan Perijinan Terpadu (KP2T) di masing-masing kabupaten. ”Forda UKM akan berperan aktif dalam proses penyusunan regulasi ekonomi di daerah, di samping perannya untuk mengembangkan jaringan bisnis dan peningkatan SDM pelaku UMKM melalui pelatihan-pelatihan,” sambung Afrizal Zakaria. Afrizal Zakaria yang juga Manager Pinbis Bireuen ini menambahkan, kehadiran forum UKM ini sebenarnya sudah cukup lama dinantikan para pelaku UMKM di Aceh. ”Kami tertarik dengan program-program advokasi dan jaringan bisnis yang dikembangkan forum ukm ini,” lanjut Afrizal Zakaria mengakhiri keterangannya.(rel/m27)
Bibit Kerapu Bantuan Raib MADAT, Aceh Timur (Waspada): Bantuan bibit ikan kerapu dengan nilai total senilai Rp250 juta dari Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Aceh untuk sejumlah warga Lueng Sa Kecamatan Madat Aceh Timur, dilaporkan raib ditangan pengelola. Para penerima bantuan menuding pihak pengelola menggelapkan hak mereka tanpa alasan jelas. “Sekitar dua pekan lalu, kami mendapat bantuan lebih kurang 80.000 ekor bibit kerapu dari Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi. Bantuan ditujukan untuk kelompok usaha yang beranggotakan 25 orang. Namun pihak pengelola bantuan hanya memberikan uang senilai Rp100 ribu per anggota. Sedangkan bibit ikannya hanya dilepas sebentar di salah satu tambak di Desa Lueng Sa untuk difoto, setelah itu dibawa lagi entah kemana,” kata Tgk Idris, 55, salah seorang anggota kelompok penerima bantuan kepada Waspada, Senin (21/12) di Lueng Sa. Menurut Tgk Idris, pasca bantuan terealisasi, pihak pengelola bantuan, Samsul alias Geusyik K-O yang juga warga Desa Lueng Sa, menemuinya untuk memberikan uang senilai Rp100 ribu, seraya mengatakan nama Tgk Idris telah dimasukkan dalam daftar anggota kelompok penerima bantuan bibit kerapu. Saat itu Samsul juga sempat mengatakan, segala urusan lain yang menyangkut dengan realisasi bantuan tersebut, termasuk urusan tanda tangan dari Tgk Idris, telah ‘ditangani’ oleh Samsul sendiri. “Setelah pemberian uang senilai Rp100 ribu itu, saya sempat kirim pesan singkat kepada Samsul. Intinya meminta kejelasan tentang bantuan itu. Jika itu milik kelompok, saya menyarankan supaya dibagi sesuai prosedur.
Tapi saran itu tidak mendapat sambutan baik dari Samsul dan pengelolaan bantuan tetap tidak jelas,” imbuh Tgk Idris didampingi tokoh masyarakat Lueng Sa, Amri Daud alias Nek Meuri. Senasib dengan Tgk Idris, Raja Angkasah, 48 dan Ridwan Nurdin, 38, dua calon penerima bantuan bibit kerapu lainnya juga mengaku hanya diberikan uang senilai Rp100 ribu oleh Samsul. “Saya sempat menyangka uang itu ongkos membuat alat penangkap kepiting ( Aceh: Angkoei). Sebab sebelum bantuan cair, saya membuat sejumlah alat penangkap kepiting untuk Samsul,” timpal Ridwan Nurdin. Sementara Samsul alias geusyik K-O yang dikonfirmasi via telefon, kemarin, membantah pihaknya telah menggelapkan bantuan tersebut. Samsul beralasan, semua bibit kerapu hingga kini masih utuh. Hanya saja lokasi budidayanya dipindahkan ke Desa Teupin Kiyuen, kawasan Pesisir Ulee Rubeik Kecamatan Seunudon, Aceh Utara karena di Desa Lueng Sa tidak cocok dijadikan lokasi budidaya kerapu. “Tambak di Desa Lueng Sa kebanyakan berair tawar. Sementara ikan kerapu hanya bisa hidup di air asin. Karena itu, lokasi-nya kami pindahkan ke kawasan pesisir atau dekat laut. Kebijakan ini sudah kami laporkan ke dinas. Demikian pula mayoritas anggota kelompok tidak keberatan bibit ikan itu dipindahkan ke Teupin Kiyuen, dengan catatan hasil panen dibagi sesuai ketentuan. Yang komplain cuma tiga orang,” pungkas Samsul. (cmus)
Waspada/Ist
Pengurus Forda UKM Abdya -Aceh, foto bersama Bupati Abdya, Akmal Ibrahim (tengah), utusan World Bank, The Asia Foundation,Wabup Serdang Bedagai, Ir. Soekirman, Ketua Kadin Abdya, Syamsiddik dan unsur Muspida, usai mengikuti launching (peresmian) kantor KP2T Abdya di Blangpidie, Rabu (18/12).
Lagi, Kawanan Bajak Laut Rompak Trawl Belawan Tekong, ABK Disandera IDI (Waspada): Setelah KF 6404 (U) milik nelayan Malaysia dan KM Tsunami milik nelayan Kuala Idi, Aceh Timur, kini giliran kapal trawl asal Belawan, Sumatera Utara (Sumut), menjadi sasaran perompak kawanan bajak laut bersenjata api (senpi), Sabtu (19/12) malam di perairan Aceh Tamiang. Selain seluruh isi kapal diinformasikan dijarah, kawanan
bajak laut juga menyandera dua anak buah kapal (ABK). Hingga kini keduanya belum diketahui rimbanya. Kasus tersebut terjadi di perairan Aceh Tamiang, di mana diperkirakan dilakukan empat pria bersenjata api (senpi). Informasi tentang perompakan kapal asal Belawan itu tersebar malam itu juga di kalangan masyarakat nelayan, terutama nelayan Aceh Timur dan sekitarnya. Tetapi hingga kini belum diketahui pasti apa nama kapal yang dirompak dan nama kedua ABK yang disandera. Pembajakan kapal yang ke-
sekian kalinya tersebut, berawal ketika kapal trawl asal Belawan sedang menangkap ikan di perbatasan perairan Aceh Tamiang dan Sumut, Sabtu (19/12) malam. Tiba-tiba sebuah boat kecil ditumpangi empat pria bersenpi merapat dan langsung memerintahkan dua ABK kapal termasuk tekong (nakhoda), naik ke boat mereka. Tanpa melawan ABK dan tekong kapal langsung pindah kapal dan keduanya kemudian dibawa ke sebuah kawasan di wilayah Aceh Tamiang. Tetapi hingga tadi malam belum ada pihak terkait yang memastikan
secara detail peristiwa perompakan itu. Dir Pol Air Polda Aceh, Kombes Pol H.M. Zaini, MH melalui Dantim PAM Selat Malaka, Ipda Al-Mahdi, membenarkan adanya informasi terkait perompakan yang terjadi di jalur Selat Malaka. Tetapi hingga kini belum ada pihak mepaorkan kejadian tersebut. Mahdi menduga, kasus tersebut sarat unsur rekayasa. “Memang informasi ada, kita masih melakukan penyelidikan dan melakukan penyisiran di seputaran lokasi guna memastikan informasi itu,” ujar Mahdi.(cmad)
Pilkades Di 30 Desa Se-Pemko Subulussalam Digelar Serentak SUBULUSSALAM (Waspada): Pemilihan 30 orang calon Kepala Desa (Kades) se-Pemko Subulussalam serentak digelar, Senin (21/12). Ke-30 dari 74 desa se-Pemko Subulussalam itu itu tersebar di Kec. Simpang Kiri,
Rundeng, Sultan Daulat dan Longkib. Sementara di Kec. Penanggalan belum diperoleh kabar pasti jadwal peremajaan Kades. Lidin Padang, SH KabagTata Praja Setdako Subulussalam
Pengaspalan Jalan Idi Cut–Bagok Asal Jadi IDI, Aceh Timur (Waspada): Pengaspalan jalan menghubungkan Idi Cut, Kecamatan Darul Aman dan Cot Asan Bagok Kecamatan Nurussalam, Aceh Timur dengan dana APBA 2009 Rp3 miliar lebih, dinilai asal jadi. Selain tanpa lapisan dasar sesuai standar, pengerjaannya juga secepat ‘kilat’. Demikian kata anggota DPRK Aceh Timur, Muhammad Isa, SH, Minggu (20/12). Menurut politisi ini, pengaspalan jalan tidak diawali lapisan dasar berupa base coast mengandung batu pecah, tapi hanya ditimbun tanah merah. “Sejak pengaspalan dimulai,
masyarakat mengeluh dan melaporkannya kepada kami. Setelah kami tinjau ke lokasi, ternyata laporan masyarakat benar. Proses pengaspalan asal jadi dan sangat tergesa-gesa. Dari jam sepuluh malam hingga pagi, kontraktor mengaspal sekira 2,5 km dari total panjang jalan sekitar 5 km,” kata M. Isa. Menindaklanjuti temuan itu, Isa berjanji berkoordinasi dengan anggota dewan lainnya guna membentuk Panitia Khusus (Pansus) untuk mengevaluasi semua peroyek bermasalah, termasuk proyek pengaspalan jalan menghubungkan Idi Cut dan Desa Cot Asan Bagok. (cmus)
dalam perjalanannya ke sejumlah desa terkait Pilkades, Senin kepada Waspada kemarin mengatakan, peremajaan digelar sehubungan dengan berakhirnya masa tugas sejumlah Kades. Dia berharap, Pilkades berjalan lancar, aman dan terkendali sekaligus akan terpilih Kades yang memahami tugas pokok dan fungsinya serta mau berbuat yang terbaik untuk kepentingan masyarakat. Terkait anggaran, Lidin memastikan kalau pihak Pemko Subulussalam membantu seluruh penyelenggaraan Pilkades sehingga diharapkan tidak terjadi pengutipan dana dari calon Kades. “Setiap desa kita subsidi empat juta rupiah, dana sebesar itu sudah cukup untuk menyelenggarakan Pilkades,” tandas Lidin. Menjawab sistem penetapan pemenang Pilkades di sana, menurut Lidin tergantung kepada suara terbanyak.“Siapa di antara kandidat yang meraih suara terbanyak, disahkan sebagai pemenang,” tegas Lidin menambahkan, untuk masyarakat atau daftar pemilih tetap (DPT),
jika kehadiran sudah mencapai 50 persen plus satu sudah dinyatakan sah. Sementara Wakil Walikota Subulussalam H. Affan Alfian Bintang yang memantau langsung ke sejumlah desa digelarnya Pilkades, seperti di Kec. Simpang Kiri yakni Desa Pegayo, Subulussalam Barat, Sikelondang Da Lae Oram Kampung Badar dan Desa Harapan Baru, Lae Pemualen serta Muara Batubatu di Kec. Rundeng, berpesan kepada semua kandidat untuk berlapang dada menerima hasil Pilkades. “Kemenangan kepala desa terpilih berdasarkan suara terbanyak pilihan masyarakat. Hasil ini jangan sampai menimbulkan kontra di tengah-tengah masyarakat. Yang terpenting, jangan kecewakan masyarakat,” pesan Affan. Turut mendampingi Wakil Walikota Affan dalam pantauan itu Danramil/Pabung Kodim Kapten Inf. Ahmad Gufron, Kabag Tata Praja Lidin Padang, S, Plt Camat Simpang Kiri Ramlan, SP, Camat Rundeng Zunifar, S.Sos dan sejumlah pendamping lain. (b33)
IDI (Waspada): Badan Reintegrasi Aceh (BRA) Kabupaten Aceh Timur tahun 2009 menyalurkan Rp35,9 miliar lebih dana untuk korban konflik yang rumahnya dibakar dan dirusak total semasa konflik. Namun ditegaskan, pihak kepolisian diminta menindak tegas siapa pun yang melakukan pungutan liar (pungli). “Tidak ada calo, dan isu yang berkembang ada pihak melakukan kutipan, karena itu kita minta polisi menindak jika terbukti,” tegas Ketua BRA Aceh Timur, Tgk. Ahmadi Mustafa. Kepada Waspada, Senin (21/12) di Idi, Tgk. Ahmadi yang juga mantan kombatan GAM mengatakan, tahun 2009 pihaknya akan menyalurkan puluhan miliar rupiah untuk 898 korban konflik di Aceh Timur, yang rumahnya dibakar atau dirusak total semasa konflik. Penyaluran dilakukan melalui Bank BPD Aceh Cabang Idi, Senin (21/12) pagi. Namun dalam penyaluran, tambah Ahmadi, setiap korban konflik hanya menerima 50 persen dari jumlah bantuan keseluruhan. “Masing-masing korban memperoleh Rp40 juta, namun pihak BRA menyalurkan bantuan tersebut dalam dua tahap, sehingga bantuan yang diterima hanya Rp20 juta per orang,” jelas Ahmadi seraya mengatakan, setelah korban konflik membangun rumahnya 50 persen, BRA kembali menyalurkan sisa 50 persen. Diuraikan, tahun 2009 pihak BRA menyalurkan bantuan untuk membangun rumah para korban konflik mencapai Rp35. 920.000.000. “Kita tidak menginginkan adanya kutipan dalam penyaluran ini, karena dana itu bukan untuk dibagi-bagi, melainkan untuk membangun rumah yang dibakar atau dirusak total,” terang Ahmadi. Kata dia, jika nanti bantuan ditarik melalui rekening masingmasing, diharapkan penerima segera membangun rumah, sebab dalam waktu dekat tim dari kabupaten dan provinsi akan turun ke lapangan mengecek. “Tapi yang lebih penting jika ada kutipan segera lapor ke polisi,” tandas Tgk. Ahmadi.(cmad)
Proyek Amburadul Kadis PU Jangan ‘Tutup Mata’ LANGSA (Waspada): Masyarakat Kecamatan Gedubang Jawa, Kecamatan Langsa Barat minta Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Langsa jangan suka ‘bermain’ dengan kontraktor nakal, dan jangan tutup mata atas hasil kerja mereka. Permintaan itu disampaikanberkaitan hasil pekerjaan proyek jalan yang amburadul, di mana badan jalan sudah diaspal tapi hasilnya masih keriting. Salah seorang warga, Sukri Asma, Senin (21/12) mengatakan, pekerjaan tersebut sepertinya dikerjakan tanpa pengawasan sehingga hasilnya sangat mengecewakan. Jalan yang baru selesai dikerjakan seharusnya mulus, namun yang terjadi pada ruas jalan di Lorong Andika, kerikilnya bermunculan hampir merata pada seluruh per mukaan.(b22)
Langsa Raih WTP, Rp32 M Bakal Di Tangan?
Waspada/Musyawir
RUSAK PARAH: Seorang warga terpaksa menuntun sepedamotor ketika melintasi jembatan Desa Blang Jambe Kecamatan Julok, Aceh Timur, karena rusak parah. Foto direkam Minggu (20/12).
Lintasan Alue Ie Mirah Hancur KUTABINJEI, Aceh Timur (Waspada): Belasan kilometer lintasan jalan termasuk sekitar enam jembatan menghubungkan Kuta Binjei, Kecamatan Julok dan Alue Ie Mirah, Kecamatan Indra Makmue, Aceh Timur, hancur. Kerusakan ini sudah puluhan tahun, namun tak juga diperbaiki. Pantauan Waspada, Minggu (20/12), jalan tersebut dipenuhi lubang besar menganga layaknya kubangan kerbau. Begitu pula enam jembatan kontruksi kayu, sudah tak layak pakai, lapuk dimakan usia. Salah satu jembatan yang cukup parah terletak di Desa Blang Jambe Kecamatan Julok, nyaris putus akibat papan lantai banyak patah. “Kenderaan roda empat—terutama truk pengangkut hasil pertanian dan perkebunan
— kerap terperosok saat melintas, sehingga sempat macat berjam-jam. Bahkan jika terjadi pagi hari, sejumlah siswa SMA dan SMP asal Kecamatan Indra Makmue yang sekolahnya berada di Kuta Binjei, harus rela terlambat tiba di sekolah karena kenderaan yang mereka tumpangi tidak bisa lewat,” ujar Ilyas, 33, warga Bagok—Nurussalam yang mengaku sering hilir mudik di lintasan Alue Ie Mirah— Kuta Binjei. Menurut Ilyas, bila musim hujan kondisi jalan Alue Ie Mirah— Kuta Binjei dipenuhi kubangan lumpur. Sebaliknya, saat musim kemarau, sepanjang jalan penuh debu tak ubah kondisi infrastruktur di zaman penjajahan. Ironisnya, pemerintah justru terkesan sengaja melestarikan kondisi tersebut. (cmus)
WARGA Kota Langsa patut berbangga. Bagaimana tidak, pelaksana pemerintah di wilayahnya mampu meraih penghargaan yang tak sebatas piagam belaku. Namun lebih dari itu, atas keberhasilan meraih piagam penghargaan Wajar Tanpa Pengecualian ( WTP) yang diberikan pemerintah pusat via Departemen Dalam Negeri (Depdagri) RI belum lama ini. Kota Langsa menjadi 10 besar di antara sejumlah daerah provinsi dan kabupaten/kota pemekaran di Indonesia, dan tentunya secara nasional kota yang dilahirkan lewat UU No. 3 Tahun 2001 itu menjadi salah satu daerah yang telah diperhitungkan kredibilitas dan akuntabilitas pengelolaan dan pelaksanaan pemerintahan di sana. WTP merupakan bentuk penghargaan pemerintah pusat dan diberikan kepada setiap pemerintah daerah yang dinilai mampu juga bersih dari segala pengelolaan keuangan negara. Dalam hal pelaporan keuangan dan adminstrasi secara menyeluruh Pemko Langsa mendapatkan nilai tinggi, dan ini menjadi inspirasi daerah kabupaten/kota lainnya di seluruh Indonesia. “Tak sebatas itu,WTP diberikan ke Pemko Langsa mutlak atas keberhasilan kita dalam mengelola keuangan negara,”
ungkap Walikota Langsa, Zulkifli Zainon menjawab Waspada, belum lama ini. Zol Camat, sebutan akrab Zulkifli Zainon mengungkapkan, sepanjang kepemimpinannya tak satu pun adanya kas bon atau pinjaman sementara karena bila itu dilakukan maka ‘malapetaka’ panjang akan terus melilit pemerintahan ini, sehingga bisa menimbulkan celaka bagi pelaksana itu sendiri. Bila itu terjadi, tambahnya, maka rekayasa administrasi secara pasti bakal terjadi.“Bagaimana tidak, bila kas bon dilakukan maka rekayasa administrasi mulai dari print out rekening hingga penanggalan waktu dan masih banyak rekayasa-rekayasa lainnya terjadi,” terang Zulkifli Zainon seraya mengharapkan, untuk itu semua pihak terutama para pelaksana pemerintah kita agar tidak sekali-kali melakukan itu. Berdasarkan kabar Depdagri bagi daerah yang mendapatkan WTP akan diberi hadiah uang Rp32 miliar dari jumlah total anggaran yang tersedia di Depdagri Rp7 miliyar. Atas informasi ini, Pemko Langsa patut bersyukur dan berbangga. “Kiranya tahun 2010 yang hanya tinggal beberapa hari, kita akan lebih berjaya lagi,” pungkas Zulkifli Zainon. Ke Desa Bukan Suksesi
Dalam menunjang keberhasilan lain, Zulkifli Zainon yang akhir-akhir ini acap melakukan rawun terutama disaat malam hari, guna memantau kondisi di pelosok desa dalam wilayah Kota Langsa. “Sehingga semua keadaan desa saya mengetahuinya,” akunya. Dia mengatakan, hal ini sangat mudah dilakukan, mengingat,
daerah yang hanya memiliki 51 desa dari lima kecamatan yang ada, sehingga rentang kendali dengan begitu mudah pula dijalani. “Hal ini juga bukan sebagai upaya meyakinkan rakyat agar dapat memilih saya lagi untuk menjadi Walikota Langsa periode 2011-2015, semua yang saya lakukan tidak dalam
rangka suksesi,” serunya dalam satu pertemuan dengan masyarakat di Komplek Perumnas, pekan lalu. Zulkifli Zainon juga menegaskan dirinya tidak akan pernah maju untuk mencalonkan diri periode mendatang.“Ke depan mari kita pilih putra daerah yang lebih baik lagi,” demikian Zulkifli Zainon. - Agusni AH
Waspada Agusni AH
KUNKER: Walikota Langsa Zulkifli Zainon saat turun desa dalam kunjungan kerja (Kunker) belum lama ini.
Otomotif
24
WASPADA Selasa 22 Desember 2009
City Car Masih Tetap Menjadi Andalan
Geely Panda Siap Hadir Selain mengeluarkan varian sedan dan hatchback, Geely juga bakal unjuk gigi di pasar mobil segmen city car Nasional. PT Geely Mobil Indonesia, distributor produsen mobil asal China ini ingin menghadirkan Panda. Salah satu mobil berkonsep mungil itu akan diwujudkan PT GMI pada semester pertama tahun depan. “Maraknya the city car saat ini membuat kita berniat di segmen itu. Untuk itu kita juga memiliki rencana untuk meluncurkan Geely Panda. Kemungkinan semester pertama tahun depan,” kata Presiden Direktur PT Geely Mobil Indonesia A. Budi Pramono. Menurutnya Geely Panda akan memperkuat jajaran kendaraan penumpang Geely di Indonesia. “Keinginan konsumen berbeda, untuk itu kita luncurkan Geely Panda,” ucapnya. Geely Panda pernah ditampilkan di ajang otomotif Guangzhou Auto Show. Selain ramah lingkungan, Panda juga sangat tidak menguras kantong sebab Panda menggedong mesin 1.300 cc DOHC. Dengan mesin itu Panda dapat melaju dengan kecepatan maksimum 165 km per jam dan menghasilkan tenaga 110 Nm pada 3.800 rpm. Hebatnya lagi Panda sudah memenuhi standar Euro 5. Di China, Panda ditaksir dengan harga murah, hanya AS$ 4.200 atau sekitar Rp 39,9 juta dengan nilai tukar rupiah Rp 9.500 per dolar AS. (dto/h09)
Menyambut tahun 2010 yang diprediksi akan mengalami peningkatan penjualan mobil hingga 550.000 unit, para agen tunggal pemegang merek (ATPM) bersiap melepas beberapa produk barunya di tanah air. Segmen citycar dan mobil penumpang tampaknya masih menjadi andalan di tahun ‘Macan’ pada 2010 nanti. PT General Motor Autoworld Indonesia (GMAI), ATPM Chevrolet (Chevy), salah satu diantaranya yang akan merilis dua model terbarunya (Januari 2010), yaitu sedan Chevy Cruze dan generasi terbaru Chevy Spark. Chevrolet Cruze yang telah lebih dulu beredar di Amerika dan Eropa dibekali mesin 16-valve, 1.6liter and 1.8-liter, dan ada juga pilihan mesin 2.0-liter turbo diesel. Tapi GMAI tampaknya akan memasukkan versi 1.6 liter karena alasan pajak. Cruze bermesin 1.6 liter, mampu menyemburkan tenaga sebesar 112 hp/82 kW. Mobil ini sudah menggunakan teknologi Variable Valve Timing ( VVT), teknologi yang sama dengan yang ada di Toyota Corolla Altis. Mobil yang masuk nominasi terbaik dunia 2010 ini diperkirakan akan dibandrol Rp 300 jutaan. Sementara itu, Spark berkapasitas mesin 1.200cc ini siap menjadi penantang model-model mapan, seperti Hyundai i10 dan Daihatsu Sirion sekalipun. Tak mau kalah dengan Chevrolet, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), ATPM Suzuki, bersiap menghadirkan Suzuki Alto untuk head to head dengan Spark. Alto yang
Chevy Cruze (atas), dan Ford Fiesta meramaikan city car tahun depan. menyandang mesin berkapasitas 1.000cc, baru-baru ini dites di Selandia baru diklaim hanya membutuhkan bensin dua liter setiap jarak 100 km. Alto sendiri merupakan mobil buatan Maruti Suzuki India. Mobil kecil ini juga ikut dijual Nissan dengan nama Pixo. Di beberapa negara Alto menyandang predikat nama Celerio. Sementara di India menggunakan nama Maruti Suzuki AStar. Ford Fiesta juga akan meramaikan segmen hatchback di tanah air tahun depan. “Peluncuran di Indonesia pada tahun 2010 nanti akan menorehkan kembali cerita kesuksesan Ford Fiesta secara global, dan menegaskan kepemimpinan Ford sebagai produsen dan designer mobil kecil. Masyarakat Indonesia yang stylish dan konsumen lainnya akan
menghargai keunikan dan daya tarik Ford Fiesta, yang mampu mengekspresikan style serta gaya hidup modern,” ujar Presiden Direktur Ford Motor Indonesia Will Angove baru-baru ini. Ford Fiesta yang diproduksi di AutoAlliance Thailand ini, dikembangkan oleh Ford dengan
menggunakan pengalamannya yang intensif dalam perakitan mobil kecil. Bocorannya, mobil ini memiliki harga yang kompetitif dibandingkan Honda Jazz. Di segmen kendaraan penumpang, PT Foton Mobilindo berencana meluncurkan Foton MPX Maret 2010. Selain itu, Foton
juga akan meluncurkan city car Foton Midi, di Indonesia. Namun, rencananya, mobil kecil ini baru akan diluncurkan pada akhir 2010. Para pemain besar, Toyota, Daihatsu, Mitsubishi, Honda, sepertinya masih merasiakan kehadiran senjata baru mereka di 2010 yang akan datang. (inc/h09)
BMW Seri 1 ActiveE Hanya Untuk Sewa BMW rencananya akan memamerkan Seri 1 Listrik pada pameran Detroit Auto Show bulan depan. Mobil yang sudah siap diproduksi masal ini tidak akan dijual bebas, tapi akan disewa dengan harga sekitar Rp.8,5 juta per bulannya. Dengan disewakan BMW akan memantau perkembangan mobil listrik dalam dunia nyata dan akan terus memperbaiki performanya. Nama resminya adalah Seri 1 Concept ActiveE, beberapa teknologi diambil dari MINI E (yang merupakan group dari BMW). Concept ActiveE berpenggerak roda belakang, dengan motor listrik pada sumbu roda belakang yang mengambil tenaga dari baterai lithium ion.
Tenaga motor listriknya berkekuatan 170-bhp dan torsi 184-lbft sehingga dapat mencapai kecepatan 0-100 km hanya dalam 9 detik, dan kecepatan masimum-
nya 140 km/jam. Dapat menjelajah sampai 160 km dalam 1 kali pengisian baterai, dan baterai dapat penuh diisi (dari kosong) hanya dalam tiga jam. (mkc/h09)
Medan Tutup Jupiter Amazing Tour Bersamaan Launching New Jupiter Z Waspada/ist Honda Absolute Revo menjadi model cub dengan penjualan tertinggi
Absolute Revo Kukuhkan Dominasi Honda Menjelang tutup tahun, PT Astra Honda Motor (AHM) tetap bertengger di puncak pasar motor nasional setelah pada November mencatat penjualan sebanyak 252.998 unit. Honda Absolute Revo tercatat sebagai model dengan pertumbuhan penjualan tertinggi, yaitu 227,5% dibandingkan dengan November tahun lalu. Pada bulan November lalu, total penjualan Honda Absolute Revo tercatat sebanyak 84.923 unit sedangkan pada bulan yang sama 2008 hanya 25.931 unit. Lonjakan pertumbuhan penjualan Honda Absolute Revo ini menggambarkan bukti penerimaan konsumen yang positif terhadap model cub bermesin 110 cc ini. Direktur Marketing PT AHM Julius Aslan mengatakan, hingga saat ini sepeda motor bebek masih menjadi tipe kendaraan yang paling laris di pasar motor domestik. Honda Absolute Revo merupakan salah satu andalan perusahaan untuk memenuhi keinginan konsumen terhadap model sepeda motor bebek di Indonesia. “Selain desainnya yang bagus, harganya yang terjangkau dan konsumsi bahan bakarnya yang sangat irit membuat Honda Absolute Revo menjadi model cub dengan penjualan tertinggi di negeri ini,” Honda Absolute Revo saat ini dipasarkan dalam tiga varian yaitu Spoke, Casting Wheel (CW), dan CW Deluxe. Harganya dibandrol mulai Rp 11.750.000,- hingga Rp.13.650.000,Total penjualannya hingga November hampir mencapai 1 juta unit. Dengan pencapaian ini, AHM semakin memperkokoh posisinya sebagai raja motor bebek di tanah air.
Selain memasarkan Honda Absolute Revo, AHM juga memiliki model bebek lain yaitu Honda Blade dan Honda Supra X 125, Honda Supra X 125 PGM-FI. November lalu, penjualan Honda Blade tercatat 17.678 unit sedangkan kedua model Supra X125 terjual sebanyak 53.191 unit. “Jika digabungkan, seluruh model cub kami menyumbangkan sekitar 65% terhadap total penjualan AHM pada bulan November. Honda Absolute Revo dan Honda Blade yang berada di segment Cub Low sendiri berkontribusi sekitar 41% dari total penjualan seluruh type,” ungkap Julius. Secara keseluruhan, total penjualan AHM pada bulan kesebelas tahun ini tercatat sebesar 252.998 unit atau naik 9,74% dibandingkan dengan November tahun lalu yang hanya 230.544 unit. Selain model cub, pada bulan lalu AHM juga mencatat pertumbuhan penjualan di segmen skuter otomatik atau skutik. Model low end Honda Beat tercatat terjual sebanyak 44.574 unit atau naik 20,13% dibandingkan dengan November tahun lalu. Sementara itu, Honda Vario yang menjadi senjata pertama bagi AHM saat memasuki segmen skutik, pada bulan lalu terjual sebanyak 44.862 unit atau melambung 95,37% dibandingkan dengan bulan yang sama tahun 2008. “Angka ini tersebut sudah termasuk kontribusi Vario Techno. Secara keseluruhan, keluarga matik Honda pada bulan November menyumbangkan sekitar 35% terhadap total penjualan AHM,” papar Julius. (rel/h09)
Sebanyak 20 rider peserta Jupiter Amazing Tour 2010, menutup aksi keliling Indonesia selama 480 jam alias 20 hari di Kota Medan, Sabtu (19/12). Momen itu bersamaan dengan launching produk terbaru Yamaha New Jupiter Z di depan Masjid Raya Medan. Meski telah melakukan perjalanan cukup panjang dan melelahkan dengan rute Jakarta-BaliJakarta-Medan, para rider masih enjoy menikmati city tour keliling Kota Medan. Sabtu (19/12) siang, mereka sudah tiba di Medan dan langsung dijamu makan siang oleh manajemen PT Alfa Scorpii, selaku main dealer Yamaha Sumbagut. Selanjutnya, markas besar PT Alfa Scorpii di Jl Adam Malik, jadi titik kumpul sebelum melakukan touring keliling Kota Medan. Di Medan, para rider terlihat bersemangat karena rekan-rekan sesama rider Kota Medan dari beberapa klub seperti klub Scorpio, V-ixion dan Jupiter, sudah siap mendampingi perjalanan mereka di Medan. “Kami senang bisa datang ke Medan dan bertemu rekan-rekan rider Medan yang dikenal sangat fanatik,” ungkap Puji, peserta Jupiter Amazing Tour asal Jakarta. Puji, anggota klub Scorpio dan Yamaha Rider Club (YRC) Jakarta,
mengaku selama perjalanan tidak mengalami hambatan berarti. “Kelok Sembilan di Padang tak sulit kami jinakkan. Cuma jalan rusak di Pekan Baru yang agak menyulitkan,” ujarnya. Dari 20 personil tour, 10 di antaranya merupakan rider mania dan pembalap. Sisanya wartawan dan user Yamaha. Touring keliling Medan finish di depan panggung acara launching tepat di depan Masjid Raya Medan, sekitar pukul 17.00 WIB. Di sana mereka sudah dinanti para Yamahamania yang sudah menanti acara launching malam harinya.
Sebelum launching, Yamaha sudah memulai di depan Mesjid Raya dengan kegiatan sejak pukul 09.00 WIB. Sejak siang ada berbagai atraksi dan lomba menarik. Dari mulai lomba panco, modifikasi, modeling, grafiti, dansa hingga tes naik New Jupiter Z dan servis gratis. Semakin menarik, karena PT Alfa Scorpii mendatangkan grup musik ternama, Naif. “Kami ingin penggemar Yamaha bisa terhibur dan bergembira bersama even-even yang kami laksanakan,” ujar Yong Ting Lee, divisi manajer promosi dan motor sport PT Alfa Scorpii . (h09)
Refreshing Ala Racer Berprestasi Suzuki Pembalap-pembalap Sumut yang bernaung bersama tim-tim binaan Suzuki berkesempatan melakukan rekreasi (refreshing) bersama dengan mengunjungi tempat-tempat wisata di Brastagi, Kab Tanah Karo. Kegiatan yang digelar dalam bentuk touring bersama skutik Suzuki ini berlangsung Sabtu dan Minggu, diawali acara pelepasan pada pagi oleh Kok Yung mewakili
pimpinan PT Sunindo Varia Motor Gemilang Sabtu (19/12) pagi. Selanjutnya racer- racer yang juga didampingi manajer tim tersebut bergerak menggunakan Suzuki Spin, Skydrive dan Skywave menuju Brastagi untuk bermalam di kota gunung yang sejuk itu. Kok Yung di acara pelepasan mengatakan, acara semacam ini merupakan bentuk lain apresiasi pihak main dealer atas keberha-
silan Suzuki yang telah berhasil mendominasi semua event-event balap di Sumut. “Kegiatan ini juga bisa mempererat hubungan silaturrahmi antar sesama racer. Nikmatilah acara ini, sembari tak lupa menjaga ketertiban dan keselamatan selama dalam perjalanan,” ungkap Kok Yung didampingi Iwan Wijaya dan M. Kartolo. Kegiatan tidak semata rekreasi, karena juga dibarengi bhakti sosial
penyerahan bantuan ke mesjid Nurul Falah desa Bingkawan, Kec Sibolangit, serta ke panti asuhan Pengepkeppen, Kabanjahe. Sementara di Brastagi Cottage tempat peserta menginap, telah menanti seabreg kegiatan seperti sepak bola, lari goni, lomba makan kerupuk dan tak lupa acara bakar ikan plus lucky draw. Sebelum kembali ke Medan, peserta juga mampir dan mandi di Sidebuk-
Waspada/Armansyah Th
Para pembalap dari tim-tim Suzuki di Brastasi Minggu (20/12) siang, sebelum kembali bertolak ke Medan.
debu. “Acaranya sangat berkesan. Para pembalap mengucapkan terima kasih atas perhatian yang diberikan Suzuki, dan tahun depan kami berjanji untuk mengukir prestasi lebih baik lagi,” ungkap Joey racer tim Sunindo. Kartolo dari bagian promosi dan racing PT Sunindo mengatakan, acara touring diikuti enam tim binaan Suzuki, yakni Suzuki Sunindo, Lindung Jaya, UJRT, SPBU Pagar Jati, 66 Motor, serta Rival Kisaran. “Yang ikut bergabung di acara refreshing ini ada tiga puluh peserta, termasuk para pembalap dan manajer tim,” sebut Kartolo, sembari menambahkan, pekan lalu PT Sunindo juga memberi apresiasi berupa bonus prestasi kepada para pembalap, yang diserahkan langsung Pimpinan PT Sunindo Nelly Yap. Pembalap yang mendapatkan bonus prestasi adalah Joey dari tim Sunindo sebagai juara umum kelas seeded OMR Suzuki, Agung F (UJRT) juara umum pemula OMR Suzuki, Johannes Tarigan (66 Motor) juara umum kelompok seeded Ten Mild Road Race, serta Dolly (Rival Kisaran) juara umum katagori pemula Ten Mild Road Race. “Yang pasti kita semua puas dengan hasil yang dicapai para pembalap. Memang, kami tidak pernah umbar omong besar. Tetapi fakta membuktikan dari keseluruhan kelas yang diperlombakan di Ten Mild Road Race yang berlabel kejurda, hampir semua gelar juara menjadi milik tim Suzuki,” papar M. Kartolo. (h09)
Waspada/ist
Peserta Jupiter Amazing Tour 2010 bersiap melakukan city tour Kota Medan Sabtu (19/12).
TIPS
Mengisi BBM
Mengisi Bahan Bakar Minyak (BBM) juga perlu trik, setidaknya supaya bisa sedikit menghemat. Berikut beberapa trik yang mungkin berguna: - Biasakan mengisi BBM pada pagi hari ketika suhu di tanah masih dingin, karena SPBU memiliki tangki penyimpanan BBM di dalam tanah, sehingga suhu di tanah lebih dingin yang membuat BBM lebih kental atau lebih pekat. Dan ketika suhu mulai meningkat, kekentalan itu mulai berkurang, sehingga ketika kita mengisi di siang hari, belum pasti angka yang tertera di pompa sama persis dengan jumlah BBM yang masuk ke tangki mobil. Hal ini disebabkan karena tangki di SPBU tidak memiliki kompensasi suhu di pompa BBM untuk menyesuaikan dengan gravitasi dan suhu BBM. Jadi setiap derajat suhu udara memiliki pengaruh besar dalam total penelaran Anda untuk BBM. - Minta kepada petugas SPBU untuk tidak menekan keran BBM untuk posisi paling cepat, tapi lebih baik mengisi tangki perlahan. Pengisian cepat hanya akan memicu terjadinya penguapan ketika BBM terpompa dari tangki penyimpanan. Lebih bagus mengisi tangki mobil dengan perlahan karena cairan BBM tidak akan menguap. Padahal uap dari BBM itu akan kembali masuk ke tangki penyimpanan BBM milik SPBU, sementara BBM yang masuk ke tangki mobil sudah berkurang. - Salah satu tips terpenting adalah jangan biasa mengisi BBM setelah tangki kosong. Sebaiknya saat BBM di tangki mobil sudah tingal separuh, segera ditambah. Ini untuk mencegah agar udara tidak masuk ke dalam tangki. Jika sampai banyak udara masuk ke dalam tangki, penguapan BBM akan lebih cepat, sehingga yang terjadi BBM akan cepat habis menguap sia-sia. - Jika melihat di SPBU sedang dilakukan pengisian pada tangki penyimpanan, sebaiknya Anda tak usah berhenti untuk mengisi BBM. Pada saat pengisian BBM baru di tangki penyimpanan, terjadi perputaran di dalam tangki sehingga kotoran di dasar tangki terangkat. Jika memaksa untuk mengisi BBM karena tangki mobil Anda sudah kosong, BBM yang masuk ke dalam tangki mobil Anda pasti bercampur kotoran. BBM bercampur kotoran ini akan membuat kinerja mesin mobil Anda tak optimal, belum lagi jika kotoan menyumbat nosel. (inc/h09)
Agenda
WASPADA Selasa 22 Desember 2009
23
Penampilan Naif Cukup Menghibur
Waspada/t.junaidi
Armand Maulana Vokalis Band Gigi saat tampil di Stadion Durian Tebing Tinggi
Club Mild Bersama Gigi, 16 Tahun Baru Konser Di Tebing Tinggi ‘Tanya hatimu benarkah dirimu Masih mencintai aku Bukankah dulu kau mau menunggu Pernyataan cinta dariku Tanya hasratmu benarkah dirimu Masih membutuhkan aku Bila tak berubah bicara padaku Kepastianlah yang ku tunggu’ Ungkapan lirik lagu ‘Kepastian Yang Kutunggu’, milik Gigi terasa menggetarkan kalbu saat dinyanyikn Armand Maulana bersama Club Mild konser di Stadion Durian Tebing Tinggi Jumat (18/12) malam. Lebih enam ribu pecinta musik kota lemang pun tampak larut dalam alunan nada dibawakannya bersama Dewa Budjana-Gitar, Thomas Ramadhan-Bass dan Hendy-Drum. Konser Gigi di Tebing Tinggi merupakan rangkaian tur dua kota di Sumatera Utara digagas AnakMedanProductiondibawah komandannya Ferry Budiman Sumbayak didukung Club Mild belakangan begitu getol menyelenggarakan event-event musik berkualitas di beberapa daerah sebagai komitmen mereka memajukan panggung musik tanah air serta memberikan hiburan berkualitas terhadap masyarakat pecinta seni di daerah. Lagu Kepastian Yang Kutungguterlihatbegitumenggugah hati penonton, hingga ada diantara mereka menyalakan mancis sambil melambai-lambaikan tangan bahkan tanpa sadar menggoyang-goyangkan badannya
mengikuti irama lagu itu. Lirik lagu terasa menyentuh, walaupun dibalut beat-beat agak riang dengan tempo sedikit cepat tapi tetap saja memiliki magnit luar biasa yang mampu membangkitkanandrenalininsanyang mendengarnya. Jadi tidak mengherankan bila di setiap konsernya Gigi wajib membawakan lagu tersebut dimana pun mereka show. TakcumaKepastianYangKutunggu menjadi mascot, Gigi juga membawakan hits-hits lainnya sebagai ungkapan kegembiraan Armand Maulana dan kawankawan bisa tampil di sini. “Wow setelah 16 tahun Gigi berdiri, baru sekarang bisa tampil dihadapan kalian”, teriaknya setelah membawakan empat lagu bertempo kencang secara berturut-turut diawali Jomblo, Bisa Saja, K.Y.K dan Beribadah Yok. Kenapa Gigi sekarang tampil di sini, tak lain kata Armand Maulana, karena dia baru tau di Sumatera Utara ada kota bernama TebingTinggi.“Berterimakasihlah sama Club Mild dan Anak MedanProduction, karena dengan upaya mereka lah kami bisa konser di sini”, teriak Armand penuh
semangat dihadapan ribuan penggemarnya. Konser Gigi di Tebing Tinggi berjalancukupseruhingga suami Dewi Gita ini berulang kali mengajak penggemarnya tidak berantem, lempar-lemparan ataupun membuat suasana menjadi rusuh. “Kalau tak tentram, kami kembali ke Jakarta”, tuturnya. Warning Armand Maulana ini ternyata ampuh juga meredam emosipenontonyang mulai tinggi akibat goyangan lagu-lagu bertempo cepat disuguhkan Gigi diawal penampilannya. Armand Maulanajuga nekadmembentak penonton yang coba-coba memancing keributan dengan melempar botol minuman mineral. “Pak polisi masuk”, kata Armand Maulana setelah melihat ada penontonsalinglemparbotol minumanmineral.Tapisyukurlah suasana tetap terkendali hingga Armand Maulana bersama grupnyamelanjutnyapenampilannya dengan membawakan lagu kononkatanyapalingbanyakdiminta yaitu My Face Book. Gigi jugamembawakantembang-tembang ngetop lainnya antara lain Andai, Pintu Sorga maupun Perdamaian. Uniknya penonton di sana, saat Armand mengajak mereka mengangkat tangan sambil bertepuk secara serentak. Suasana ini menambah asyiknyapenampilanGigi,diiringi gerakannya tak berhenti menarinari mengitari semua sisi panggung. Sebagai band senior memiliki jam terbang cukup tinggi,
Gigi mampu menampilkan tontonan sangat menarik.Tak mengherankan bila ribuan penonton memberikan apresiasi tinggi kepada Armand Maulana dan kawan ditandai alunan suara koor dihampirsemualagudibawakan. Sang Pemimpi soundtrack film dengan judul yang sama juga dibawakan Gigi sambil Armand Maulana mengajak penonton menyaksikan film tersebut. “Kita semua haruspunyamimpi”,katanya sambil melanjutkan ke lagu 11 Januari danYa...Ya....Ya, merupakan tembang terakhir. Menyimak konser Club Mild bersama Gigi dipromotori AnakMedan Production ini, memberi gambaran adanya wacana baru dengan tampilnya Band Horizon dikenal sebagai grup musik sering main di pub seputaran kota Medan. Tampilnya Horizon sebagai band pembuka konser Gigi tentu memberikan nilai lebih karena lagu-lagu mereka mainkan lebih bervariasi, apalagi sebagai band lebihbanyakmenghabiskanwaktunya di Pub ataupun Cafe, grup inisudahpastimemilikisegudang stok lagu lagi ngetop. Keberhasilan AnakMedan Production mengemas konser tersebut patut diacungkan jempol, terutama kepeduliannya terhadap band-band lokal tentu akanmemberimotivasitersendiri buatperkembangankarirmereka hinggaband-bandtempatantidak menjadi penonton di rumahnya sendiri.(m09)
TAK sembarang grup Akapela mampu menyajikan resital yakni pertunjukan merangkum berbagai karya perseorangan maupun kelompok artis. Kalaupun ada, belum tentu mampu menyuguhkan dengan baik. Bertolak dari dua alasan itulah, Jaya Suprana memberikan rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) kepada kelompok Penta Boyz digawangi Joka Tatarang, Martadinata, Roni Maspaetella, Indra Gunawan dan Armando Zidane. ”Strata resital atau pertun-
jukan merangkumberbagaikarya seseorang atau sekelompok artis yang mereka nyanyikan sendiri. Derajat resital itu sama dengan ujianmastermusikdisebuahkonservatori musik,” papar Jaya Suprana kepada Waspada selepas memberikanpenghargaanMURI kepada Penta Boyz di Bentara Budaya Jakarta, baru-baru ini. Prosesi pencatatan rekor MURI diawali pementasan tiga babak Penta Boyz mengusung 14 lagu. Babak pertama disuguhkan lagu-lagu ditujukan untuk menghormatipahlawannasional
Wajah Sofyan ProComm tampak cerah setelah kumpulan musik Naif menuntaskan lagu ‘Mobil’ sebagai tembang pamungkas dalam pagelaran launchingYamaha Jupiter Z diselenggarakan di Jalan Masjid Raya Medan Sabtu (19/12) malam. Pria ini selaku pimpinan ProComm sejak dua hari tampak sibukhilirmudikmengawasisegala sesuatu menyangkut berbagai materi acara bakal dilaksanakan. ProComm memang event organizer selalu mendapat kepercayaan banyak pihak menangani berbagai acara, baik segala kecil maupun besar tak kecuali Yamaha. Jadi tak mengherankan bila wajah Sofyan tampak tegang sebelum acara benar-benar tuntas sesuai skenario. Dalam peluncuran tersebut, tidak cuma kumpulanNaifturutmemeriahkanacara, tapi sejak pagi hari banyak kegiatan lain dilakukan diantaranya berbagai kontes melibatkan banyak komunitas maupun personal. Tak ketinggalan sebagai mengangkat kebudayaan nasional sekaligus melestarikannya, ProComm juga menampilkan atraksi tarian Melayu berlanjut ke modern dance sampai para breakers menunjukkan kemampuan mereka termasuk juga para manusia robot ikut tampil. Keberhasilan ProComm mengemas acara tersebut memang bukan pekerjaan mudah, dan wajar bila Sofyan tampak galau sebelum acara tersebut benarbenar happy ending, apalagi keadaan cuaca di Medan belakangan sering turun hujan.
Namun malam itu memang cuaca sangat mendukung hingga semua materi acara telah disusun dari pagi hingga malam hari bisa berjalan dengan mulus termasuk penampilan kumpulan Naif memang sangat ditunggu penggemarnya. Menghibur Acara demi acara pun satu demi satu tuntas diantaranya pengumuman pemenang berbagai lomba diadakan, sebagai puncaknyatampilNaifmenggunakan sound PentasSwara berkekuatan 30.000wattmemecahkeheningan malam lewat tembang pertama Piknik. David-vokalis, Jarwo-gitaris,Emis-Bass dan Pepeng-drummer muncul dengan gaya cukup bikin gemas penonton. 12 lagu
pun diumbar Naif selama hampir satu jam lebih dengan berbagai atraksinya maupun joke-joke segar hingga mengundang tawa pengunjung. David sang vokalis tampil sedikit agak beda dari biasanya. Dia mengenakan kaca mata hitam serta potongan rambut agak necis menambah seronoknya performance Naif, apalagi dia juga tetap dengan stylenya lasak berjalan ke hampir semua panggung. Lagu-lagu Naif berkesan santai tapi serius cukup bikin semua yang menyaksikannya terhibur, apalagi semua lagu dibawakan Naif telah akrab ditelinga pendengarnya diantaranya Dia, Uang, Kuda Juwita,TV, Ajojing, Air sampai Mobil.
Dengan lirik sederhana tapi punya makna dalam, Naif memang beda dengan grup lainnya. David bahkan sempat ngelawak sebelum melantunkan lagu TV kononbanyakmenyiarkanberitaberita gosip termasuk juga kasus perceraian Anang dengan Krisdayanti. Yah begitulah Naif selalu mampu menghibur penggemarnyadengangayaguyonansiDavid kadang juga berdialek Batak dan konyolnya lagi dia kaget ketika melihat sebelah panggung ada kuburanberadadalamarealMasjid Raya. “Wow kita konser dekat kuburan”,celetuknyabikinketawa kita semua termasuk juga Sofyan ProComm merasa puas melihat gawean Yamaha ditanganinya berlangsung sukses.(m09)
Naif dengan gaya panggungnya cukup menghibur penonton
Laporan Terhadap Luna Maya Akan Menemui Jalan Buntu PWI Jaya dan sejumlah pekerjainfotainmentmelaporkan Luna Maya ke polisi dengan tuduhan pencemaran nama baik. Namunpelaporantersebutdinilai bisa mentok di tengah jalan. “Laporan pidana terhadap Luna Maya akan menemui jalan buntu. Karena salah satu unsur pokok dari perbuatan Tindak Pidana dituduhkan tidak terpenuhi,” jelas pengacara Hotman Paris Hutapea, dalam pesan singkatnya diterima sejumlah wartawan, Senin (21/12). Hotman menambahkan kalauLunaMayatidaksecaraspesifik menyebutkan siapa diibaratkannya dengan ‘pelacur’ atau ‘pembunuh’ di akun Twitternya. Hotman memberikan pendapat hukumnyadalamkapasitassebagai advokat. “Tidak jelas identitas dari sasaran obyek pencemaran nama baik atau siapa jadi obyek atau siapa jadi korban, sebab Luna Maya tidak menyebutkan nama orang atau Badan Hukum,” ujar Hotman lagi. Belum Pastikan Sementara Polisi belum memastikan aktris Luna Maya bisa dijerat dengan UU Informasi dan
Transaksi Eektronik (ITE) atas pelaporan PWI ke Polda Metro Jaya. Polisi mengaku masih mengkaji unsur-unsur pelanggaran dilakukan artis asal Bali ini. “Belum bisa disimpulkan apakah terkait dengan unsur-unsur disangkakan,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Boy Rafli Amar kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Jl Sudirman, Jaksel, Senin (21/12). Menurut Boy, sejauh ini penyidik masih mengumpulkan bukti-bukti dalam laporan PWI tersebut. Polisi juga belum meminta keterangan dari sejumlah saksi. Pada Kamis (17/12) lalu, PWI melaporkan Luna Maya terkait pencemarannamabaik dilakukan pacar penyanyi Ariel itu di situs jejaring sosial Twitter milik Luna dengan account lunmy. Luna terancam dikenakan pasal 27 UU ITE dengan ancaman penjara maksimal 6 tahun atau denda Rp 1 miliar. Dalam Twitternya, Luna mengecam ulah infotainment dianggapmenggangguprivasinya. Saking kesalnya, Luna mengatai infotainment lebih kotor ketimbang pelacur.(dth)
Luna Maya/dth
Penta Boyz Sabet Rekor MURI
Penta Boyz
07.00 Film Spesial Liburan 09.00 Musik : Dahsyat 11.00 Silet 12.00 Seputar Indonesia 12.30 Sergap 13.00 Menuju Pentas Cilik 3 15.00 Cek & Ricek 15.30 Mata Mata 16.00 Minta Tolong 17.00 Seputar Indonesia 17.30 Rumah Hadiah 18.00 Kejora Dan Bintang 19.00 Safa Dan Marwah 20.30 Cinta Dan Anugerah 22.00 Masihkah Kau Mencintaiku 23.30 Black In News 00.00 Box Office Movie 02.00 Seputar Indonesia Malam
CATATAN
07.30 Inbox 09.30 Halo Selebriti 10.00 Sinema Pagi 12.00 Liputan 6 Siang 12.30 Sinema Siang 14.30 Status Selebriti 15.00 Playlist 16.00 Lemon Tea 17.00 Liputan 6 Petang 17.30 Buku Harian Baim 18.30 Cinta Juga Kuya 19.00 Hafizah 20.00 Bayu Cinta Luna 21.30 Kesetiaan Cinta 22.30 Gala Sinema 00.30 Liputan 6 Malam 01.00 Buser
07.00 Masquerade 08.00 Ninja Warrior 09.00 Layar Pagi 10.30 Nekad’z 11.00 Sidik 12.00 Layar Kemilau 13.30 1001 Cerita 14.30 Go Show 15.00 Upin & Ipin 15.30 Kera Sakti 17.00 Viking 18.00 Si Mamat 19.00 Kisah Fantasi 20.30 Sinema Asyik 22.00 DM Best Of the Best 01.00 Cerita Malam 02.00 TTM
07.00 Pororo The Little Penguin 07.30 Kartun Kimba 08.30 Espresso 09.30 Sinema Legenda 11.30 Topik Siang 12.00 Musik : Klik 13.00 Transformer 14.00 Anak Pemberani 15.00 Cinta Patut Diuji 15.30 My Special Date 16.00 Mantap 17.30 Topik Petang 18.00 Hari Yang Aneh 18.30 Super Family 19.30 Segeerr 20.30 Tawa Sutra 21.30 I Sinema 23.00 Most Shocking 00.00 Topik Malam 00.30 Lensa Olahraga Malam
07.30 FTV Pagi 09.30 FTV Drama 11.30 Patroli 12.00 Fokus Siang 12.30 Happy Song 14.30 KiSS Sore 15.30 Boys Before Flowers 16.30 The Great Queen Soendoek 18.00 Embun 19.00 Pengorbanan Anggun 20.00 Inayah 22.00 The Great Queen Soen Doek 00.00 Sinema Malam 01.00 Fokus Malam
Jadwal acara TV di atas bisa diubah sewaktu-waktu oleh stasiun TV yang bersangkutan tanpa pemberitahuan
Ismail Marzuki. Lalu grup jebolan kontes Asia Bagus melantunkan lagu-lagu daerah dan Dangdut. Pada babak penutup dipilih lagulagungepopdandipungkasidengan senandung ”Indonesia Pusaka”. Penta Boyz berdiri tahun 1998, memang pantas menyabet rekor MURI. Mereka pernah menjawarai berbagai festival Akapela di berbagai belahan dunia termasuk mengharumkan nama Indonesia di Rumania dan Australia belum lama berselang. Kualitas vokal mereka, ujar Jaya Suprana, dapat disejajarkan de-ngan
07.05 Bedah Editorial Media Indonesia 08.05 Healthy Life 09.05 Indonesia This Morning 10.05 The Interview 11.05 MDGs Insight 11.30 Megapolitan 12.05 Metro Siang 14.05 Kreasi 14.30 Metro Sore 15.30 Public Corner 16.05 Economic Challenge 19.05 Suara Anda 20.30 Inside 21.05 Top Nine News 21.30 Auto Zone 22.05 Today’s Dialogue 23.05 Secret Operations 23.30 Metro Sports 00.05 Metro Malam
vokalisAkapelatingkatduniayang biasanya gemar membawakan nomor-nomor klasik. Dan terpenting,seniakapelaadalahkesenian ultimum atau puncak seni suara. ”Karena, hakikat suara dan menyanyi sejatinya berasal dari pita suara. Semua itu terangkum dalam sebuah kelompok. Seni Akapela jauh sudah mapan sebelum berbagai alat kesenian penghasil bunyi dan memperkaya dunia nyanyi ditemukan ,” ujar seniman serba-bisa kelahiranDenpasarBali,27Januari1949
07.30 Bioskop Trans TV 09.30 Derings 11.00 Insert 12.00 Jelang Siang 12.30 Reportase Siang 13.00 Mr Bean 13.30 Online 14.30 Sketsa 15.00 Missing Lyrics 16.00 Kejar Tayang 16.30 Orang Ketiga The Series 17.00 Reportase Sore 17.30 Insert Sore 18.00 Suami Suami Takut Istri 19.30 Bioskop Indonesia 21.30 Bioskop Trans TV 23.30 Bioskop Trans TV 01.30 Reportase Malam
ini.
Dalam konser resital, malam itu, vokal Joka bercorak kontratenor, Martadinata yang bariton, Roni dan Indra mengolah tenor, serta Armando dengan warna bas mampu menyuguhkan tontonan apik. Lebih dari satu jam, mereka membawakan lagu-lagu beraroma Jazz, Blues, Rap hingga musik ala Broadway yang semuanya dibawakan tanpa bantuman instrumen alat musik. Dan kemerduan suara mereka mengingatkan pada kelompok vokal Il Divo yang sangat piawai mem-
08.30 Tanpa Tanda Jasa 09.00 Kabar 9 09.30 Kabar Pasar 10.30 Pariwara 11.00 Opini 12.00 Kabar Siang 13.00 Kabar Keadilan 13.30 Expose 14.00 Satu Jam Lebih Dekat 15.00 Kabar 15 15.30 Kabar Pasar 16.00 Khatulistiwa 17.00 Telusur 17.30 Kabar Petang 19.30 Janji Wakil Rakyat 20.30 Zona Merah 21.00 Apa Kabar Indonesia Malam 22.30 Highlight Barclays Premier 23.30 Kabar Arena
08.00 Chalkzone 09.00 Obsesi 10.00 Bukan Sinetron 11.00 Selebriti dan Kasus 11.30 Impianku 12.00 Abdel & Temon 13.00 Global Siang 13.30 Mata Angin 14.00 MTV Ampuh 15.00 Rafi WkWkWk 16.30 Berita Global 17.00 Spongebob 18.00 Naruto 19.00 Momon 20.00 Big Movies 22.00 Big Movies 3 00.30 Global Malam 01.00 MTV Insomnia
bagi corak suara dalam konser resital. Rencananya, setelah pementasan di Bentara Budaya Jakarta, Joka – Armando dkk bakal masuk dapur rekaman merampungkan album baru. ”Kami sudah menggandeng produser rekamanVirgo Ramayana Records. Mudah-mudahan kerjasama dengan perusahaan rekaman yang sukses mempopulerkangrupSlank,Pento Boyz pun setidaknya bisa meraup setengah popularitas Kaka – Bimbim dan kawan-kawan,” harap Jaya Suprana.* (AgusT)
07.30 I Gosip 08.00 Mancing Mania 09.00 Dunia Bintang 10.30 FTV Bukan Cinta Terakhir 11.30 Redaksi Siang 12.00 I Gosip Siang 12.30 Bocah Petualang 13.00 Laptop Si Unyil 13.30 Jalan Sesama 14.00 Cita Citaku 15.00 Koki Cilik 15.30 Asal Usul Fauna 16.30 Redaksi Sore 18.00 Plester 18.30 On The Spot 20.00 Opera Van Java 21.00 OKB 22.00 Bukan Empat Mata 23.30 Komunitas 00.30 Sport 7 Malam 01.00 Redaksi Malam
**m30/B
Luar Negeri
4
WASPADA
Selasa 22 Desember 2009
Presiden Chavez: Tembak Pesawat Mata-mataAS Langgar Venezuela
21 Militan Tewas Di Afghanistan KABUL, Afghanistan (AP): Kementerian Pertahanan Afghanistan mengatakan, 21 militan tewas dalam tiga operasi terpisah dalam usaha negara Asia Tengah itu memerangi pemberontak Taliban. Kementrian itu mengatakan dalam satu pernyataan bahwa serangan-sernagan yang dilakukan pasukan Afghanistan dan NATO Minggu (20/12) menewaskan delapan pemberontak di Provinsi Helmand dan enam di Provinsi Ghazni. Pasukan Afghanistan juga menewaskan tujuh militant di Provinsi Kunduz Minggu. Kawasan utara bertambah rusuh dalam beberapa bulan terakhir di saatTaliban dan kelompok militant lain memperluas sasaran mereka di luar daerah selatan dan timur. Kementrian itu tidak melaporkan jumlah korban di pihak Afghanistan atau NATO, dan tidak memberikan keterangan lebih rinci tentang operasi serangan itu.(m18)
Bus Syria Ditembaki Di Lebanon, Seorang Tewas TRIPOLI, Lebanon (Antara/AFP): Para penyerang tidak dikenal menembaki sebuah bus Syria di Lebanon Utara Senin (21/12) pagi, menewaskan seorang dan mencederai beberapa orang lainnya, kata seorang pejabat keamanan. Bus itu, yang membawa para pekerja Syria itu sedang dalam perjalanan dekat satu pos pemeriksaan militer di jalan raya utama antara Lebanon utara dan Syria ketika serangan itu terjadi sekitar pukul 03:00 waktu setempat (08:00 WIB), kata pejabat yang tidak bersedia namanya disebutkan. Tiga kaca mobil di samping sopir dihantam peluru dan banban mobil ditembus perlu-peluru , kata seorang wartawan yang menyaksikan kejadian itu. Korban tewas adalah seorang buruh berusia 17 tahun. Korban cedera lainnya kemungkinan terkena pecahan kaca mobil. Militer mengamankan lokasi serangan di distrik Deir Emar sekitar lima kilometer utara kota Tripoli, kata pejabat itu. Serangan tersebut terjadi sehari setelah PM Lebanon Saad Hariri mengakhiri kunjungan dua hari ke Damaskus, lawatan pertamanya sejak ayahnya, mantan PM Rafiq Hariri dibunuh— satu pembunuhan yang dia dan sekutu dukungan Baratnya di Beirut salahkan pada Syria.
Protes Sambut Perunding Utama China Di Taiwan TAICHING, Taiwan (Antara/AFP): Kepala perunding China mengenai masalah Taiwan Senin (21/12) terbang ke pulau itu di tengah desakan oleh Taipeh, untuk merundingkan perjanjian perdagangandengannegarabesartetangganyaitu,dalammenghadapi protes oposisi. Keamanan ketat diberlakukan untuk kunjungan Chen Yunlin, kepala badan setengah resmi China yang menangani hubungan dengan Taiwan karena belum adanya hubungan resmi, pada saat para pemrotes berkumpul di kota tengah Taichung. Chen dalam pekan ini akan mengadakan pertemuan keempat dengan timpalannya dari Taiwan, Chiang Pin-kung, sejak MaYingjeou —pemimpin partai Koumintang, yang pro China— menjadi presiden pulau itu Mei tahun lalu. MamenjanjikanakanmelenyapkankrisisekonomiTaiwandengan memperdalam hubungan dengan China, dan pemerintahnya bermaksud menandatangani perjanjian perdagangan yang luas dengan China daratan itu, tahun depan. Puluhan ribu demonstran melambai-lambaikan spanduk saat rombonganmelewatiTaichung,Minggu,untukmemproteskunjungan Chen dan makin meningkatnya hubungan dengan China. Sejumlah besar pengunjuk rasa, Senin, berkumpul di luar hotel tempat utusan Beijing itu menginap di Taichung. Polisi bersenjata berat dikerahkan di luar hotel, yang dilingkari oleh kawat berduri dan sekitar 5.000 petugas. Di antara demonstran terdapat para anggota gerakan spiritual Falun Gong, yang dilarang, karena‘dianggap sebagai pemuja setan,’ selama sepuluh tahun terakhir di China. Mereka bergabung dengan para demonstran pro Tibet yang membawa gambar besar pemimpin spiritual Himalaya, Dalai Lama, yang tinggal di pengasingan dan bendara mereka. “Rakyat Tibet ingin menyampaikan kemarahan mereka, karena tidak ada kebebasan hak asasi manusia di sana,” kata seorang pemrotes, Kelseng Lhun, 25 tahun. Taiwan dan China telah berpemerintahan terpisah sejak berakhirnya perang saudara pada 1949, namun Beijing mengklaim pulauitusebagaibagiandariwilayahnya,danpercayabahwareunifikasi hanya masalah waktu.
Myanmar Janjikan Stabilitas Di Perbatasan China BEIJING, China (Antara/Reuters): Myanmar berjanji kepada China bahwa pihaknya akan mempertahankan stabilitas di sepanjang perbatasan mereka yang panjang dan terpencil setelah kerusuhan Agustus yang mendorong ribuan pengungsi memasuki wilayah China, membuat Beijing marah. Pemimpin Myanmar Jend. Than Shwe, mengutarakan janji itu dalam satu pertemuan dengan Wakil Presiden China Xi Jinping di ibu kota baru negara itu Naypyidaw, kata Kementerian Luar Negeri China. “Myanmar akan tetap dan selalu dan bekerja keras dengan China, memelihara perdamaian dan stabilitas daerah-daerah perbatasan,” kata Than Shwe dalam sebuah pernyataan, Senin (21/ 12) di situs Kementerian Luar Negeri China (www.mfa.gov.cn). China dan Myanmar memiliki perbatasan bersama dan Myanmar sangat memahami dan mengetahui bahwa mempertahankan ketenangan dan stabilitas di perbatasan itu sangat penting bagi kedua negara,” tambah jenderal yang jarang bertemu dengan para pemimpin asing itu. Agustus lalu, militer Myanmar menggulung dan melucuti senjata kelompok Kokang, tentara etnik paling lemah yang, dalam beberapa kasus, berpangkalan selama puluhan tahun di sepanjang perbatasan China. Itu menimbulkan satu eksodus lebih dari 37.000 pengungsi di sepanjang perbatasan itu membuat hubungan tegang dengan China, satu-satunya sekutu diplomatik riil pemerintah militer itu. Militer Myanmar mempertahankan dalam jumlah cukup besar tentara dalam beberapa bulan belakangan ini di negara bagian Shan, tempat milisi pemberontak bertahan bagi satu serangan yang dapat berubah menjadi konflik berlarut-larut , menciptakan krisis baru bagi China.
AMBIL MINYAK GORENG DARI GERBONG YANG TERBALIK
The Associated Press
Para penduduk Kibera yang membawa jeriken dan ember menunggu gilirannya untuk mengisi konteiner mereka dengan minyak goreng dari satu kereta api barang yang terjungkal dari relnya di dekat kawasan penduduk di Nairobi, Kenya, Senin (21/12). Kecelakaan itu menyebabkan dua orang tewas. Angka kematian kemungkinan meningkat lebih jauh karena banyak orang yang diduga terperangkap di dalam gerbong kereta api itu. Kereta api yang membawa minyak goreng itu menubruk para pejalan kaki di daerah kumuh Kibera.Banyak orang yang berjalan di sisi rel pada saat kereta api itu terjungkal. Sebab kecelakaan itu masih belum diketahui.
KARAKAS,Venezuela (Antara/Xinhua-OANA): PresidenVenezuela Hugo Chavez mengatakan pesawat mata-mata AS tanpa awak melanggar wilayah udara Venezuela, dan memerintahkan militer agar menembak jatuh bila pesawat semacam itu melanggar lagi di masa mendatang. Dalam pidato mingguannya di televisi dan radio, Minggu (20/ 12) Chavez mengatakan pesawat mata-mata itu tinggal landas dari Kolumbia dan terbang di atas sebuah pangkalan militer Venezuela di negara bagian Zulia, Venezuela Barat. Namun, Chavez tidak menyebutkan kapan pelanggaran pesawat mata-mata AS itu terjadi. “MiliterASmengirimpesawatmata-matatanpaawakkeVenezuela itu untuk melakukan spionase,” kata Presiden Chavez yang dikenal sangat kritis terhadap AS itu. Sebelumnya, Chavez menolak kecaman Menteri Luar Negeri AS Hillary Clinton yang mengkritisi pembelian senjata oleh Venezuela dari Rusia. “Menlu Hillary sepenuhnya keliru,” kata Chavez merujuk pada keprihatinan Hillary terhadap perlombaan senjata di kawasan tersebut menyusulVenezuela mengumumkan bahwa Rusia akan membantu pinjaman dua miliar dolar AS untuk pembelian beberapa tank dan sistem persenjataan anti-pesawat terbang. Chavez menegaskan bahwa Venezuela, yang telah menandatangani kontrak pembelian senjata senilai miliaran dolar dengan Rusiadalambeberapatahunbelakanganini,danitusalahsatuanggaran pertahanan terkecil di kawasan tersebut. Pemimpin Venezuela itu mengatakan, bahwa kesepakatan pembelian senjata terakhir adalah untuk 92 tank T-72 dan sistem pertahanan udara tidak-biasa untuk merespon rencana-rencana AS untuk menggunakan tujuh pangkalan di negara tetangganya, Kolombia. Dalam satu taklimat pada Mei lalu, Chavez menyatakan bahwa sebuah pesawat patroli AS melanggar wilayah udara Venezuela, kendati AS mengatakan pesawat patroli itu telah melakukan kesalahan memasuki wilayah udara Venezuela karena mengalami “masalah navigasi.” Negara tetangga Venezuela, Kolumbia, telah menandatangani perjanjian dengan AS pada Oktober, yang mengizinkan AS untuk menggunakantujuhpangkalanmiliterdiKolumbia,yangmenimbulkan kecaman dari Venezuela. Chavez mengatakan perjanjian tersebut bakal meratakan jalan bagi AS untuk menginvasi Venezuela. AS dan Kolumbia membantah tudingan Presiden Chavez tersebut.
Korut Ancam Tembak Kapal Segera Tingkatkan Korsel Lintasi Perbatasan Laut China Bantuan Pada Kamboja SEOUL, Korea Selatan (AP): Korea Utara Senin (21/ 12) mengumumkan kawasan perairan di sepanjang perbatasan laut yang diperebutkan dengan Korea Selatan sebagai ‘zona tembak’ dan mengingatkan kapal-kapal dari Korsel untuk menjauhi area tersebut, di mana terjadi bentrokan maut bulan lalu. Komando angkatan laut di Pyongyang menuduh Korsel melakukan‘provokasimiliteryang ceroboh’ di area itu dalam usaha mempertahankan apa yang disebutnya sebagai perbatasan illegal. Korutmenuduhnegaratetangga-
nya itu melanggar kawasan perairannya dan melakukan latihan militer di kawasan itu dan bertekadmelindungi perbatasannya dengan kekuatan pasukan. Korut tidak mengakui perbatasanlaut,yangditetapkanoleh PBB pada akhir Perang Korea 1950-1953 dan telah lama mengklaim bahwa penetapan perbatasan itu seharusnya lebih jauh ke kawasan Korsel. Pertikaian itu menyulut terjadinya bentrokan kecilditahun1999,2002danbulan lalu. DalaminsidenNovemberitu, kapal dari kedua negara saling melepaskan tembakan di perairan yang diperebutkan itu, menyebabkan seorang pelaut Korut tewas dan tiga lainnya cedera. Pyongyang mengatakan, pihaknya menetapkan area tersebut sebagai ‘zona tembak AL dan unit artileri’ militernya, yang artinya selongsong peluru dari satuan
artileri bisa dilepas di kawasan perairan itu kapan saja. “Semua kapal penangkap ikan dan kapal tempur diminta mengambil langkah keamanan sendiri di zona itu untuk melindungi diri mereka,” kata Komando AL Korut dalam satu pernyataan yang disiarkan kantor berita KCNA. Kirim bantuan Korsel Senin mengatakan, pihaknya mungkin akan memberikan bantuan lagi kepada Korut setelah pengiriman obatobatanflubabi(H1N1)pekanlalu. Ini adalah isyarat baru rekonsiliasi lintas-perbatasan kedua negara yangterpecahsejakperangKorea, 1950-1953 tersebut. “Kami mempertimbangkan juga untuk mendanai proyekproyek bantuan oleh beberapa organisasi internasional untuk bayi dan anak-anak Korut,” kata jurubicara Kementerian Unifikasi
Chun Hae-Sung dalam penjelasan pers. Jurubicara itu tidak menjelaskan lebih lanjut, namun mengatakan bahwa masalah itu sedang dikaji kembali. KantorberitaYonhapmengatakan, bantuan senilai miliaran won(jutaandolar)akandisalurkan melalui Dana Anak-anak Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) dan badan-badan lainnya. Korsel Jumat mengirimkan obat-obatanTamiflu dan Relenza senilai AS$15 juta, yang cukup untuk mengobati 500.000 orang, kepada Korut dalam bantuan langsung pertama pemerintah dalam tempo hampir dua tahun terakhir. Presiden Lee Myung-Bak mengaitkan bantuan besar itu dengan kemajuan dalam perundingan perlucutan nuklir enam negara, karena sebelumnya Korea Utara menyatakan keluardariperundinganitu.(m18)
AS Pulangkan 12 Tahanan Guantanamo WASHINGTON, AS (Antara/ Reuters): AS telah mengirim 12 tawanan dari penjara militer Amerika di Teluk Guantanamo, Kuba, ke Afghanistan,Yaman dan sebuah daerah kantung di Somaliameskipunadakekhawatiran mengenai sel gerilyawan garis keras di semua negara itu. Departemen Kehakiman AS mengatakan, Minggu (20/12), enam tahananYaman dan empat Afghanistan telah dipindahkan pada akhir pekan ke negara asal mereka, sementara dua tahanan Somalia dikirim ke pemerintah regional di Somaliland, wilayah yang memerintah-sendiri di Somalia. “Pengalihan itu dilakukan berdasarkanpengaturanindividu
antara pemerintah AS dan pemerintah asing yang relevan untuk menjamin pengalihan berlangsung menurut langkah-langkah keamanan yang pantas,” kata departemen itu. Pengalihan tersebut adalah yang terakhir dari penjara kontroversial yang Presiden AS Barack Obama telah janjikan untuk ditutupitu,meskipunbataswaktu untuk melakukannya, 22 Januari, mungkin akan tidak terpenuhi karena rintangan diplomatik dan politik. Anggota parlemen Frank Wolf, anggota senior Republikan di sub komisi Kongres untuk departemenkehakiman,mengeritik keputusan untuk mengirim para
tawanan kembali keYaman dan negara lain tempat para pejabat AS yakin al Qaida aktif. “Itu keputusan yang sangat buruk olehpemerintahObamadanoleh Departemen Kehakiman,” kata Wolf dalam wawancara. “Saya pikir itu membahayakan keamanan nasional kita dan membahayakan warga kita.” Dengan pengalihan terakhir itu, ada 198 tawanan yang tinggal di Guantanamo. Beberapa dari tahanan yang tersisa mungkin akan menghadapi pengadilan di pengadilan kriminal atau pengadilan militer AS sementara yang lain diperkirakan akan dikirim ke luar negeri atau mungkin ditahan lagi.
Penjara Guantanamo, yang dibuka pada awal 2002 untuk menampung para tersangka pelaku terorisme, telah dikecam masyarakat internasional karena tahanan tidak diproses selama bertahun-tahun dan karena interogasi yang keras dilakukan di penjara itu. Pengalihan orang-orang Yaman itu terjadi setelah pemerintah negara itu mengatakan pekan lalu pasukan keamanannya menggagalkan serangkaian pemboman bunuh diri yang direncanakan, dengan menyerang sejumlah sasaran termasuk pusat pelatihan al Qaida. Jurubicara Departemen Kehakiman Dean Boyd membela keputusan itu.
Bekas Kembar Siam Tinggalkan Rumahsakit MELBOURNE, Australia (AP): Bekas kembar siamTrishna dan Krishna diizinkan keluar dari satu rumahsakit Australia Senin (21/12), lima minggu setelah operasi pemisahan mereka dan tepat pada hari ulangtahun ketiga mereka. Para dokter mengatakan gadis kecil kelahiran Bangladesh itu memperlihatkan kemajuan yang mengagumkan sejak dioperasi 17 November lalu dan
mereka sudah bisa menggunakan baby-walker mereka untuk mengelilingi rumahsakit itu. Kembarsiamitubersatudibagian kepala dan berbagi jaringan otak dan darah yang sama sebelum merekadipisahkandalamoperasi selama 30 jam. “Saya berharap mereka panjangumurdanhidupbahagia, itulah doa saya untuk mereka,” kata ahli bedah syaraf Wirginia Maixner dalam satu pernyataan
yang dirilis Rumahsakit Royal Children. Mereka akan merayakan ulangtahun mereka Selasa (hari ini) di rumah mereka di Melbourne bersama pengasuh mereka, Moira Kelly. Kedua gadis kecil itu akan terus menjalani perawatan jalan di rumahsakit itu. Dalam pernyataan itu, Kelly mengungkapkan rasa terimakasihnya kepada para dokter dan staff. “Mereka telah memberi hidup baru bagi dua gadis kecil
ini. Saya sudah tidak sabar mau membawa mereka pulang,” katanya. Seorang pekerja pemberi bantuan pertama kali melihat Trishna dan Krishna di satu rumah yatimpiatu di ibukota Bangladesh, Dhaka, ketika mereka masih berusia satu bulan. Pekerja bantuan itu kemudian menghubungi Children First Foundation, yang membawa mereka ke Australia untuk dioperasi.(m18)
PHNOM PENH, Kamboja (Antara/AFP): China akan menandatangani sejumlah perjanjian untuk meningkatkan bantuan setelah satu keputusan Phnom Penh yang kontroversial mendeportasi ke China satu kelompok etnik Uighur yang mencari suaka. Sejumlah 20 warga Muslim Uighur, yang meninggalkan wilayah Xinjiang , China Barat setelah terjadi kerusuhan Juli, dideportasi Sabtu ketika mereka berusaha meminta suaka di ibu kota Kamboja, dan mengatakan mereka disiksa di China. Kamboja mengatakan kelompok itu, yang disebut Beijing sebagai ‘penjahat’ dideportasi sesuai dengan undnag-undang dalam negeri. Tetapi Amerika Serikat dan kelompok-kelompok hak asasi manusia mengecamtindakanitusebagaimelanggar satukonvensiinternasional mengenai pengungsi. Keputusan itu muncul menjelang kunjungan tiga hariWakil Presiden China Xi Jining, yang tiba di Kamboja, Minggu (20/12) malam. Pada hari Senin ia menurut jadwal akan melakukan pertemuan denganPMHunSendanmenyaksikanpenandatanganan14perjanjian menyangkut bantuan ekonomi kepada Kamboja, kata jurubicara kementerian luar negeri Koy Kuong. China dan Kamboja memiliki hubungan yang erat sejak lama, dengan China memberikan bantuan yang besar kepada negara Asia Tenggara yang miskin itu. Pemimpin Uighur Rebiya Kadeer mengatakan pendeportasian itu mencerminkan pengaruh Beijing yang meningkat di kawasan itu, mengatakan keputusan Phnom Penh itu ‘tidak diragukan ‘ adalah atas tekanan kuat China, yang didukung dengan bantun ratusan juta dolar . Pemerintah negara-negara tetangga China enggan melakukan tindakan yang dapat membuat marah para pejabat China, menyebabkan warga Uighur melarikan diri ke mana-mana,” kata Kadeer. Bentrokan-bentrokan antara etnik Uighur Xinjiang dan etnik mayoritas Han Juli lalu menewaskan hampir 200 orang dan 1.600 orang cedera, kata data resmi. Aksi kekerasan itu terjadi ketika warga-warga Uighur — yang mengeluhkan penindasanolehpihakpemerintahChina—menyerang para anggota etnik Han China dalam hari-hari berikutnya, massa Han turun ke jalan-jalan untuk melakukan pembalasan. Bulan lalu, sembilanorangdieksekusiatasperanmerekadalamaksikekerasan itu. Jurubicara kementerian luar negeri China JiangYu mengatakan China menerima kelompok 20 orang itu dari Kamboja itu ‘sesuai dengan praktek rutin.’
Wakil Menteri Irak Dihukum 8 Tahun Penjara Karena Korupsi BAGHDAD, Irak (Antara/Reuters): Pengadilan Irak memenjarakan bekas wakil menteri perhubungan selama delapan tahun setelah pasukan anti-korupsi menangkap dia menerima suap, Komisi Integritas Irak mengatakan. Adnan al-Ubaidi, politikus Muslim Sunni, tertangkap kamera pada September, saat dia menerima 100.000 dolar AS dari sebuah perusahaan keamanan luar negeri. Dia memangku jabatan itu baru beberapapekan.“PengadilanKriminalPusat...menjatuhkanhukuman atas wakil menteri angkutan selama delapan tahun penjara karena kasus penyuapan saat ia tertangkap basah,” kata badan anti-korupsi itu dalam sebuah pernyataan Minggu (20/12). Irak semakin frustrasi karena apa yang mereka anggap sebagai wabah korupsi di dalam pemerintah, yang mereka duga terjadi karena keadaan buruk pelayanan dasar seperti air dan listrik. Kelompok pengawas Transparansi Internasional menempatkan Irak di tempat kelima dari bawah dalam peringkat persepsi mengenai korupsi publiknya 2009. PM Nuri al-Maliki telah berjanji untuk menindak keras tapi hanya sedikit pejabat senior yang telah diadili karena korupsi. Awal tahun ini, bekas menteri perdagangan Abdul Falah asSudany terpaksa mundur karena skandal yang melibatkan impor makanan dan ditahan ketika berusaha untuk meninggalkan Irak. Ia membantah ia berbuat salah dan sejak itu dibebaskan dengan uang jaminan.
Senjata Korut Yang Disita Bertujuan Ke Iran SEOUL, Korea Selatan (Antara/AFP):Pesawat terbang yang memuat senjata dari Korea Utara yang ditangkap di Bangkok bulan ini bertujuan ke Iran, menurut laporan satu suratkabar Senin (21/12) menyatakan dokumen tersebut dimiliki oleh para pakar penyelundup senjata. Direktur Intelijen Nasional Amerika Serikat, Dennis Blair, mengatakan pekan lalu bahwa kargo seberat 35 ton itu, yang pengirimannya melanggar sanksi Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) yang dikenakan terhadap Pyongyang, dan bertujuan ke satu tempat yang tak ditentukan di Timur Tengah. Suratkabar The Wall Street Journal, yang mengutip rencana penerbangan yang dimiliki para penyelidik, mengatakan bahwa pesawat itu akan melakukan
pengisian bahan bakar di Sri Lanka, Uni Emirat Arab dan Ukraina sebelum mendarat di Teheran. Suratkabar itu mengatakan informasi barunya itu berasal dari satu rancangan laporan gabungan para analis di TransArms and International Peace Information Service (IPIS), yang berkantor pusat di Chicago, di Antwerpen. Para penjabat Thailand mengatakan mereka mencekal pesawat Ilyushin-76 tersebut atas informasi Amerika Serikat setelah pesawat itu mendarat untuk mengisi bahan bakar di bandara Bangkok 11 Desember, dengan barangangkutantermasukpeluncur rudal dan granat berpeluncur roket. Pilot Belarusia dan empat awak berkebangsaan Kazakhstan kemudian ditahan.
Para penjabat Thailand mengatakan pesawat itu terbang ke Pyongyang melalui Bangkok dua pekan lalu untuk mengambil kargo tersebut, kemudian kembali ke Bangkok untuk mengisi bahan bakar pada 11 Desember. Para awak pesawat mengatakan mereka yakin bahwa mereka membawa peralatan pengeboran minyak. Wall Street Journal mengutip seorang penyelidik yang mengatakan para awak itu mungkin direkrut secara gelap dan diberi dokumen penerbangan yang dimiliki olehTransArms dan IPIS, yang menyatakan kargo tersebut adalah “suku cadang peralatan industri minyak”. Para pelaku pengiriman tampaknyamempunyaikepentingan besar untuk menyembunyikan identitas mereka, dengan meng-
gunakan berbagai perusahaan, kata Wall Street Journal. Pesawat itu tercatat sebagai milik satu perusahaan Georgia yang disebut AirWest, yang pada 5 November disewa untuk perusahaan lain, SP Trading — yang tercatat milik Selandia Baru, kata surat kabar tersebut. Dalamkontraklaintertanggal 4 Desember, menurut dia, SP Trading menyewakan pesawat itu kepada satu perusahaan yang berkantor pusat di Hongkong. Wall Street Journal mengatakan perusahaan Hongkong tersebut adalah milik satu perusahaan kedua, yang diimbal dari perusahaan ketiga yang berpusat di Kepulauan Virgin Inggris, menurut dokumen catatan perusahaan. “Perusahaan ini tampil sebagai pelaksana pengiriman barang itu,” katanya.
Pesawat tersebut semula dimiliki oleh Overseas Cargo FZE, satu perusahaan yang berpangkalan di Sharjah di Uni Emirat Arab, kata surat kabar itu, yang mengutiprancanganlaporanpara penyelidik itu. Mereka mengatakan perusahaan itu tercatat dimiliki perusahaan tunggal, yang mencantumkanalamatnyadiKazakhstan, namun menolak berkomentar ketika ditanyai mengenai penangkapan pesawat tersebut. PBB melarang semua ekspor senjata Korea Utara dalam resolusi keras yang dikeluarkan Juni lalu, setelah Pyongyang melakukan uji tembak rudal dan senjata nuklirnya.Kasus Bangkok itu diduga akan menjadi kasus pengiriman senjata dengan pesawatpertamadariPyongyang, yang kemudian ditangkap.
The Associated Press
Sepeda dibalut salju terlihat di Munich, selatan Jerman, Senin (21/12). Badai salju dan temperatur di bawah titik beku melanda Eropa, yang menewaskan 29 orang di Polandia saja dan menimbulkan berbagai gangguan pada transportasi. Perjalanan kereta api dan mobil dari berbagai negara mengalami gangguan parah akibat salju, sementara liburan Natal dan Tahun Baru makin mendekat.