Harga Eceran Rp4.000,-
Demi Kebenaran Dan Keadilan
WASPADA Harian Umum Nasional Terbit Sejak 11 Januari 1947. Pendiri: H. Mohd. Said (1905 - 1995), Hj. Ani Idrus (1918 - 1999) ISSN: 0215-3017
SENIN, Pahing, 14 Oktober 2019/15 Shafar 1441 H
No: 26473 Tahun Ke-72
Terbit 16 Halaman
PKS: Lebih Terhormat Di Luar Pemerintahan
TIANG listrik dan sejumlah rumah roboh usai diterjang Topan Hagibis di daerah Ichihara, timur Tokyo, Jepang.
Surya Paloh Dan Prabowo Sepakat Amandemen UUD 45
JAKARTA (Waspada): Ketua Fraksi PKS DPR RI, Jazuli Juwaini menegaskan, partainya tetap berada di luar pemerintahan dan tak ingin masuk dalam cabinet pemerintahan Joko Widodo-Ma’ruf Amin selama lima tahun ke depan. Hal itu dia sampaikan untuk merespon pertemuan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dengan Presiden Jokowi di Istana Negara beberapa waktu lalu. Jazuli menyatakan sikap PKS itu dilakukan semata-mata ingin menghormati semua partai yang sudah ‘berkeringat’ memenangkan pasangan Jokowi-Ma’ruf Amin dalam Pilpres 2019 lalu. “PKS ingin memberi contoh budaya politik yang sehat, PKS tidak ingin masuk kabinet karena ingin menghormati partai-partai yang berkeringat memenangkan Jokowi-Ma’ruf Amin,” kata Jazuli dalam keterangan resmi yang diterima CNNIndonesia.com, Minggu (13/10). Menurut Jazilul, PKS ingin memaksimalkan peranan dalam mengawasi pelbagai kebijakan pemerintah melalui parlemen. Lagipula, kata dia, PKS sendiri sudah berada di pemerintahan karena banyak kader yang menjadi kepala daerah di berbagai wilayah Indonesia “PKS akan lebih leluasa, terhormat, bermartabat, dan objektif dalam menawarkan perspektif dan alternatif solusi kebangsaan jika tetap berada di luar pemerintahan. Oleh karena itu, PKS komitmen tetap berada di luar pemerintahan,” ujarnya. Dia tak ambil pusing terkait pertemuan Prabowo dan Jokowi beberapa waktu lalu. Jazilul memandang komunikasi antar elite politik sangat wajar. Kata dia, Prabowo pun tak salah bila pertemuan itu nantinya berujung menjadi keputusan untuk
JAKARTA (Waspada): Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh bersepakat untuk mendorong amandemen Undang Undang Dasar 1945 (UUD 1945) secara menyeluruh yang menyangkut tentang tata kelola negara Indonesia ke depannya. Kesepakatan itu mereka sampaikan usai Prabowo bertemu Paloh di kediaman pribadi Paloh, Permata Hijau, Jakarta Selatan, Minggu (13/10). “Kedua pemimpin parpol sepakat bahwa amandemen UUD 1945 sebaiknya bersikap menyeluruh, yang menyangkut tata kelola negara, dan sehubungan tantangan kekinian dan masa depan kehiudpan berbangsa yang baik,” kata Sekretaris Jendral Nasdem, Johnny G Plate. Tak hanya itu, kata Johnny, kedua elite parpol itu turut bersepakat untuk saling memperbaiki citra partai politiknya masing-masing. Perbaikan citra itu, dapat dilakukan dengan meletakkan kepentingan nasional di antara kepentingan pribadi dan lainnya. “Dan menjadikan persatuan nasional sebagai orientasi perjuangan,” sebutnya. Terakhir, menurut dia, Prabowo dan Paloh turut menyepakati untuk melawan berbagai paham radikalisme yang kini mulai marak terjadi di Indonesia. “Untuk melawan segala tindakan radikalisme atau paham apapun yang dapat merongrong Pancasila dan konsensus dasar kebangsaan,” tuturnya. Lanjut ke hal A2 kol. 1
AP
Lanjut ke hal A2 kol. 4
BANJIR besar di Kota Nagano, Jepang, akibat jebolnya tanggul Sungai Chikuma.
Hagibis Tewaskan 23 Orang TOKYO, (Jepang (Waspada): Tim SAR dan militer di Tokyo, Jepang, pada Minggu (13/10) melancarkan penyelamatan skala besar guna mencari korban akibat hantaman topan Hagibis. Sejauh ini jumlah korban tewas mencapai 23 orang, sementara 16 lainnya dilaporkan hilang.
Topan Hagibis menerjang wilayah Jepang tengah pada Sabtu, membawa hujan deras yang memicu tanah longsor serta meluapkan sungai hingga terjadi banjir. Badai telah meninggalkan daratan Jepang, teta-
pi banjir besar masih terjadi di Nagano, karena jebolnya sebuah tanggul dan mengirim air dari sungai Chikuma ke lingkungan perumahan dan membanjiri rumah-rumah warga hingga ke lantai dua.
Militer Jepang mengerahkan helikopter untuk menyelamatkan orang-orang yang terjebak banjir dan bertahan di balkon tempat tinggal mereka sambil melambaikan handuk untuk menarik perhatian tim
penyelamat. “Semalam kami mengeluarkan perintah evakuasi untuk 427 keluarga, dengan sekitar 1.417 individu,” kata pejabat darurat kota Nagano,YasuhiroYamaguchi, kepada AFP, Minggu. Belum
diketahui pasti berapa banyak rumah warga yang terkena dampak dari banjir serta badai yang dibawa Topan Hagibis. Pusat evakuasi yang telah didirikan di sekitar kota-kota pesisir pantai dipenuhi oleh
puluhan ribu orang. Kantor berita Kyodo News melaporkan peringatan evakuasi telah dikeluarkan bagi 6 juta warga di wilayah yang terdampak. Lanjut ke hal A2 kol. 4
Mahasiswa Minta Jokowi Bebastugaskan Wiranto JAKARTA (Waspada): Sekumpulan mahasiswa dari berbagai universitas yang menyebut diri mereka sebagai Border Rakyat (Borak), mendesak Presiden RI Joko Widodo untuk mengistirahatkan dan membebastugaskan Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto dari tugasnya. Permintaan tersebut mereka lakukan dengan menggelar konferensi pers di YLBHI, Jakarta Pusat, Minggu (13/10). Salah satu perwakilan Borak, Azhar mengatakan, permintaan untuk mengistirahatkan Wiranto berdasarkan dua peristiwa yang menimpanya. Peristiwa pertama adalah ancaman pembunuhan kepada Wiranto pada bulan Mei lalu. Dasar kedua adalah peristiwa penusukan yang menimpaWiranto saat berkunjung ke Pandeglang, Banten. Lanjut ke hal A2 kol. 1 Antara
Waspada/Ria Hamdani
PENGGELEDAHAN KONTRAKAN TERDUGA TERORIS: Personel Tim Densus 88 Mabes Polri menunjukkan sejumlah barang bukti usai menggeledah kontrakan terduga teroris berinisial NAS dari kelompok Abu Zee Al Baghdadi di Kampung Rawa Kalong, Desa Karang Satria, Tambun Utara, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Minggu (13/10). Dari hasil penggeledahan tersebut Tim Densus 88 Mabes Polri mengamankan sejumlah barang bukti berupa buku-buku bertema khilafah, paku, kabel dan gunting.
KETUA DPD IPK Tingkat l Provsu Bastian Penggabean menyerahkan SK DPD IPK Kab. Langkat kepada Sekula Kembaren.
Sekula Kembaren Ketua DPD IPK Kabupaten Langkat LANGKAT (Waspada): Sekula Kembaren sah diangkat menjadi Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Ikatan Pemuda Karya (IPK) Kab. Langkat. Mandat DPD IPK Kab. Langkat tersebut diserahkan langsung Ketua DPD IPK Provinsi Sumatera Utara Bastian Penggabean didampingi Sekretarisnya T. Nyak Ziral Ukri. Penyerahan surat keputusan (SK) Nomor: SK.290/A/DPDIPK/SU/X/2019 tentang pengurus DPD IPK Kab. Langkat periode 2019-2024 itu berlangsung di Sekretariat DPP IPK, Jalan Skip No.36 Medan, Sabtu (12/
10) siang. Di dalam SK kepengurusan yang diterima Ketua DPD IPK Kab. Langkat tersebut, tertera para pengurus yang terdiri dari sekretaris dan bendahara serta sejumlah pengurus lainnya. Untuk Sekretaris DPD IPK Kab. Langkat, dijabat oleh Dermawan Ginting dan Bendahara Pika Sejahtera Ginting. Penyerahan SK DPD Kabupaten Langkat ini dihadiri para pengurus dan kader dari 15 Pimpinan Anak Cabang (PAC) IPK Kecamatan di Kabupaten Langkat serta pengurus DPD IPK Tingkat l Provinsi Sumatera
Utara. Masing-masing 15 PAC yang hadir terdiri dari PAC IPK Kecamatan Kutambaru, PAC IPK Salapian, PAC IPK Bahorok, PAC IPK Sei Bingai, PAC IPK Kuala, PAC IPK Stabat, PAC IPK Sawit Seberang. Selanjutnya PAC IPK Kecamatan Batang Serangan, PAC IPK Padang Tualang, PAC IPK Wampu, PAC IPK Secanggang, PAC IPK Kecamatan Binjai, PAC IPK Serapit, PAC IPK Selesai dan PAC IPK Tanjung Pura. Pada kesempatan itu, Ketua
MADINA (Waspada): Angin puting beliung menghantam 8 rumah penduduk dan 1 bangunan MCK di Desa Bonca Bayuon, Kec. Lingga Bayu, Kab. Mandailing Natal, Minggu (13/10) sekira pukul 15.20. Tidak ada korban jiwa akibat kejadian yang disertai
Lanjut ke hal A2 kol. 4
Lanjut ke hal A2 kol. 1
Waspada/Ist
ATAP rumah warga terbang karena hantaman angin puting beliung.
Puting Beliung Hantam 8 Rumah
Pemberian Sanksi Penunggak BPJS Bentuk Maladministrasi JAKARTA (Waspada): Anggota Ombudsman RI, Alamsyah Saragih, menyebut ada potensi maladministrasi dalam aturan sanksi untuk penunggak iuran BPJS. Aturan berupa Inpres mengenai hal tersebut tengah dikaji pemerintah. Penunggak BPJS bakal sulit mengakses layanan publik lain, seperti pembuatan SIM, STNK, sampai paspor. “Penerbitan Inpres terkait sanksi pelayanan publik lain adalah bentuk maladministrasi,”
ujar Alamsyah dalam diskusi di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Minggu (13/9). Alamsyah menyarankan, pemerintah mengubah skema sanksi menjadi skema syarat administratif melalui sistem pelayanan publik terintegrasi. “Kelancaran BPJS dapat diberlakukan sebagai syarat administratif bagi pelayanan publik yang relevan, bukan sebagai sanksi,” sebutnya. Sanksi tersebut, Alamsyah
Lanjut ke hal A2 kol. 4
Ada-ada Saja
Al Bayan
Pemakaman Ramah Lingkungan
Qalbun Salim Oleh: Tgk. H. Ameer Hamzah
SEBUAH video yang menggambarkan konsep kuburan organik viral di media sosial. Video tersebut memperkenalkan konsep “peti mati” pemakaman organik yang ramah lingkungan untuk mengubah kuburan batu nisan menjadi sebuah inovasi yang unik.
Pada hari (akhirat) itu tidak akan berguna harta dan anak-anak, kecuali orang-orang yang datang menhadap Allah dengan hati yang sejahtera. (QS. Asy’uara:88-89). QALBUN SALIM-hati yang sejahtera—adalah hati yang baik, hati yang disinari oleh cahaya Allah (Nurulllah) dan jauh dengan penyakit-penyakit hati seperti dengki, dendam, ujun, ria dan 70 macam lainnya. Hamba-hamba yang mendapat rahmat Allah akan mendapat perlindunganNya dari godaan setan, Hatinya bersih dari kekotoran hati. Hati mereka penuh dengan keimanan dan ketakwaan dan jauh dengan bisikan setan. Mengenai hati yang salim (sejahtera) digambarkan dalam hadits; Pada diri manusia ada segumpal daging, kalau daging Lanjut ke hal A2 kol. 1
nilai, tidak akan efektif. Selain itu, sanksi tidak tepat ditujukan untuk penunggak iuran. Melainkan, seharusnya diberikan kepada mereka yang tidak mendaftar dan menyerahkan data. Hal tersebut, Alamsyah berkata tertuang dalam pasal 15, 16, 17 UU BPJS. Alamsyah menjelaskan, tidak ada landasan yuridis sanksi bagi penunggak BPJS. Dalam
AFP
BOYBAND BTS manggung untuk pertama kalinya di Saudi, yang juga menandai konser perdana oleh artis internasional di negara itu.
BTS Manggung Untuk Pertama Kali Di Arab Saudi RIYADH (Waspada): Para perempuan mengenakan abaya berbondong-bondong mendatangi King Fahd International Stadium di Riyadh Arab Saudi, pada Jumat (11/10) malam. Boyband asal Korea Selatan yang tengah
mendunia, BTS, tampil untuk pertama kali di negara Arab tersebut. Acara yang berlangsung selama tiga jam itu juga menandai pertama kalinya konser Lanjut ke hal A2 kol. 1
CNNI
EMAK-Emak Indonesia Aksi Solidaritas Korban Tewas Aksi Unjuk Rasa.
Emak-emak Tabur Bunga Untuk Korban Demo JAKARTA (Waspada): Belasan orang yang tergabung dalam Gerakan Solidaritas Emak-emak Indonesia melakukan aksi unjuk rasa di depan Gedung Polda Metro Jaya, Minggu (13/10). Mereka melakukan aksi tabur bunga untuk korban aksi 24-30 September. Lanjut ke hal A2 kol. 4
Lanjut ke hal A2 kol. 4
Serampang - BPJS kok jadi menakutkan - He...he...he...
Berita Utama A2 Pencuri Sepeda Motor Ditembak
WASPADA Senin 14 Oktober 2019
Hagibis Tewaskan ....
MEDAN (Waspada):Seorang pelaku pencurian sepeda motor berinisial D, 20, warga Jl. Serba Guna Gang Bunga, Desa Manunggal, Kec. Labuhan Deli, ditembak polisi kaki kanannya, karena dipergoki membawa kendaraan yang dicurinya. Kapolsek Medan Barat Kompol Choky S Meliala melalui Kanit Reskrim Iptu Herison Manulang mengatakan, penang-
kapan terhadap buruh bangunan itu berawal Tim Pegasus Polsek Medan Barat, yang sedang melakukan patroli di Jl. Pertempuran, melihat tersangka D bersama seorang temannya membawà 2 unit sepeda motor, dengan cara satu sepeda motor didorong oleh motor lainnya. “Melihat hal tersebut, tim curiga dan mencoba member-
Waspada/Amrizal
PENCURI sepeda motor yang ditembak petugas saat diamankan di Polsek Medan Barat.
Surya Paloh .... Di tempat yang sama, Paloh lantas menjelaskan amandemen UUD 1945 secara menyeluruh itu tak hanya sebatas menghidupkan kembali pokok-pokok haluan negara seperti GBHN. Paloh menyatakan, evaluasi pemilihan umum secara serentak akan dimasukkan dalam rencana amandemen UUD 1945 tersebut. “Ini kita pikirkan bersama, apakah kita lanjutkan lima tahun ke
Puting Beliung .... banjir tersebut, namun atap rumah warga rusak parah sehingga tidak bisa ditempati. Untuk sementara warga yang tertimpa musibah diungsikan ke tempat keluarga dan tetangga. Demikian disampaikan Syah Nasution, salah seorang warga kepada Waspada, Minggu (13/ 10). Saat ini, katanya, warga masih berjaga-jaga karena meski pun banjir telah surut, namun hujan belum berhenti sehingga warga masih khawatir.
Mahasiswa Minta Jokowi .... “Borak tidak membenarkan peristiwa (penusukan) tersebut, serta demi menjaga kondisi dan keselamatan Wiranto, maka Borak mendesak Presiden Jokowi untuk mengistirahatkan dan membebastugaskan Wiranto,” ujar Azhar. Selain menyangkut soal keamanan, Azhar menyatakanWiranto juga telah gagal menjalankan tugasnya sebagai Menkopolhukam. “Ini terbukti dari banyaknya jumlah korban jiwa (dari peristiwa kericuhan belakangan Ini), bahkan ada kawan kami yang tertembak, itu bukti kegagalan Wiranto,” sebutnya. Selain soal Wiranto, Borak juga membahas soal korban demonstrasi 24-30 September yang menolak RKUHP di depan Gedung DPR RI dan
BTS Manggung .... oleh artis internasional di Saudi. BTS menghentak stadion berkapasitas 30 ribu kursi itu dengan lagu “Dionysus”. BTS Army dengan hijab atau abaya langsung melompat girang, memegang erat stik warna ungu. Dilaporkan Yonhap, tujuh anggota BTS mulai dibanjiri keringat di tengah udara panas yang membekap Riyadh hanya setelah dua lagu. Namun faktor cuaca tak menghalangi BTS menghibur para fan dengan bombardir lagu-lagu hits mereka. Para penonton pun ikut berdendang menyanyikan lagu berbahasa Korea, sambil berteriak memanggil nama-nama idola mereka. Pemandangan di konser BTS ini sama persis dengan yang terjadi di belahan dunia lain, Asia pun Eropa. Namun untuk Saudi, konser ini kembali menjadi penanda mulai terbukanya negara konservatif tersebut, termasuk terhadap berbagai budaya pop. Sebelumnya, untuk pertama kalinya Saudi mengizinkan perempuan menyetir setelah larangan selama 40 tahun. Saudi juga membolehkan perempuan menonton pertandingan sepak bola di stadion, serta membuka bioskop.
hentikan mereka.Tapi keduanya malah melarikan diri,” ujar Iptu Herison kepada wartawan, Minggu (13/10). Selanjutnya, kata Herison, tim melakukan pengejaran, sehingga berhasil menangkap D beserta satu unit sepeda motor curiannya. Namun satu temannya berhasil melarikan diri. “Namun saat pengembangan, pelaku berusaha melarikan diri dan melawan petugas, sehingga harus diberi tindakan tegas terukur dikakinya, sebelum akhirnya di bawa ke RS Bhayangkara lalu ditahan di Polsek,” tuturnya. Dari hasil interogasi yang dilakukan, D mengakui melakukan pencurian sepeda motor bersama 2 temannya berinisial A, 33, dan H, 35. Tersangka juga mengaku telah melakukan 2 kali aksi pencurian sepeda motor, yakni sepeda motor Supra FIT di Jl. Kapten Sumarsono Gang Bunga, Labuhan Deli, serta 2 unit sepeda motor Honda Beat hitam dan Honda Beat biru putih di Jl. Karya Gang Buntu, Karang Berombak, Kec. Medan Barat. Sedangkan kedua sepeda motor Honda Beat yang diakui dicuri oleh pelaku, menurut Herison, milik korban atas nama Yana, 27, dan Juli Alfin, 19, warga Jl. Karya Gang Buntu, Karang Berombak, Kec. Medan Barat. Aksi pencurian itu dilakukan pelaku bersama 2 rekannya, sesaat sebelum mereka tertangkap.“Saat ini kita melakukan pencarian untuk menangkap 2 pelaku lainnya,” sebut Iptu Herison. (czal)
depan yang serempak tadi tadi atau terpisah, atau legislastif yang pertama, pilpresnya, banyak hal lain,” ujar dia. Berdasarkan pantauan, pertemuan kedua elit partai politik itu berlangsung selama dua jam. Prabowo turut didampingi oleh elite Partai Gerindra lainnya seperti Sekjen Gerindra Ahmad Muzani dan Wakil Ketua Umum Gerindra Edhy Prabowo dalam pertemuan tersebut. (cnni) Plt. Kepala Desa Bonca Bayuon, Edi Anwar yang dihubungi membenarkan desanya tertimpa musibah banjir akibat curah hujan tinggi serta angin puting beliung. Dijelaskan, situasi di desa tersebut masih terkendali karena petugas medis, pihak kepolisian bersama TNI aktif membantu. Rumah warga yang terkena angin puting beliung meliputi rumah Lokot, Ilman, Sollim, Usron, Wonten, Sulhelmi, Nur Cahaya.(c14) wilayah lainnya. Mereka mendesak supaya kepolisian mau membuka data korban demonstrasi dengan kekerasan, penangkapan dan yang hilang. Serta memberikan mereka ruang advokasi. Borak terdiri dari berbagai kampus yaitu Universitas Al Azhar, Universitas Budi Luhur, Universitas Moestopo, Institut Sains danTeknologi Nasional, Indonesia Banking School, Kalbis Institute, Aliansi Tanpa Nama Kampus, Aliansi Mahasiswa Indonesia Menggugat, Front Aksi Mahasiswa Semanggi, Front Aksi Mahasiswa Universitas Indonesia, Front Aksi Mahasiswa Universitas Pasundan, Front Aksi Mahasiswa Universitas MpuTantular, Konsolidasi Mahasiswa Universitas Padjajaran. (cnni) “Hari ini adalah festival bagi para Army yang sudah menunggu lama,” kata personel BTS, RM. Beberapa personel BTS juga tampil solo. Mereka sempat pula menyanyikan lagu selamat ulang tahun dalam bahasa Arab untuk merayakan hari lahir Jimin sebentar lagi. “Ini adalah pertama kali saya di Arab Saudi dan saya sangat terkejut melihat kalian sangat menikmati ini. Boleh kah saya kembali?” kaya Suga. Alma, seorang fan BTS berusia 26 tahun mengatakan kesukaannya kepada BTS membuatnya bahkan mengetahui apa yang terjadi di Korsel meski ia tinggal jauh di lain benua. “Saya suka boyband terbesar di dunia saat ini ada di Arab Saudi dan mereka belajar soal kebudayaan Arab Saudi,” ujarnya. Helatan di Saudi ini merupakan rangkaian konser BTS “Love Yourself: Speak Yourself”, yang sebelumnya sudah tampil di beberapa kota besar di Amerika Serikat, London, Paris dan Jepang. Konser ini juga menjadi momen kembalinya BTS setelah sempat vakum selama lima pekan pada Agustus dan September. “Love Yourself: Speak Yourself” akan ditutup dengan penampilan BTS di Seoul pada 26, 27 dan 29 Oktober mendatang. (cnni)
Para korban umumnya terseret banjir luapan air sungai akibat hujan deras dampak dari terjangan Hagibis, saat berpergian menggunakan mobil serta tertimbun longsor. Diperkirakan korban masih terus bertambah seiring pencarian yang masih berlangsung. Pada Minggu pagi, petugas menemukan jenazah di dalam mobil yang terendam air serta tertimbun longsor. Topan Hagibis disebut sebagai yang terkuat dalam beberapa tahun terakhir, dengan membawa angin berkecepatan 216 kilometer per jam. Bahkan sebelum pusat topan tiba di daratan Jepang, angin kencang yang menyertainya telah menimbulkan korban jiwa pertama, yakni seorang pengemudi yang mobilnya terbalik akibat angin kencang. Sejumlah korban tewas lainnya dikonfirmasi pada Sabtu malam, termasuk seorang pria yang tewas akibat tanah longsor dan seorang lainnya yang ditemukan tewas terendam banjir di rumahnya. Stasiun penyiaran nasional NHK melaporkan setidaknya 99 orang terluka dan lebih dari selusin orang hilang setelah badai. Di antara warga yang hilang adalah delapan orang dari kapal kargo yang tenggelam di Teluk Tokyo, pada Sabtu malam. Penjaga pantai mengatakan telah menyelamatkan empat kru kapal berbendera Panama itu, tetapi masih mencari yang lain. Terjangan badai berdampak pada rencana perjalanan selama musim liburan panjang akhir pekan di Jepang, dengan penerbangan terhenti dan kereta lokal maupun peluru di Tokyo ditangguhkan sepenuhnya atau sebagian. Tetapi Minggu pagi, layanan kereta api telah berfungsi dan operasi perlahan dimulai kembali di dua bandara yang melayani ibu kota, meskipun banyak penerbangan tetap dibatalkan. Tidak ada korban WNI Sejauh ini dilaporkan tidak ada warga negara Indonesia (WNI) yang menjadi korban akibat topan Hagibis. “Dari hotline dan medsos yang kami pantau, tidak ada WNI terluka. Namun ada beberapa yang stranded di bandara dan di hotel,” kata Konselor Menteri di Bidang Fungsi Penerangan dan Sosial Budaya, Eko Santoso Junor, Minggu. Berdasarkan laporan yang diterima KBRI Tokyo, Eko mengatakan ada sejumlah WNI yang tertahan di bandara dan hotel. Selain itu, juga ada sebagian WNI yang harus mengungsi karena tempat tinggal mereka terdampak luapan air. “Ada juga WNI penduduk yang ke pengungsian karena rumahnya dekat sungai akibat meluap,” tuturnya. (ap/afp/And)
Pemberian Saksi .... PP No.86/2013 hanya mengatur tentang pendaftaran dan pemberian data. Dia menyarankan, empat fokus yang bisa dilakukan pemerintah. Pertama, skema kenaikan iuran dan perbaikan pelayanan unit penyelenggaraan pelayanan kesehatan. Kedua, efektivitas pengumpulan dana dari PPU Badan Usaha dan Penyelenggara Negara.Terakhir meningkatkan dukungan anggaran dari pemerintah daerah. (mdk)
PKS: Lebih Terhormat .... berkoalisi dengan Jokowi. “Sebagai sebuah pilihan politik, PKS menghormati,” sebutnya. Jazuli juga tak menampik, bila PKS juga kerap melakukan komunikasi politik dengan parpol lainnya. Hal itu bertujuan sematamata untuk menjaga silaturahmi kebangsaan. Kata dia, pertemuan atau komunikasi politik yang dijalin tak melulu harus dimaknai sebagai ajang bagi-bagi kekuasaan. “Kita berharap kalau pimpinan negara dan elit politik bertemu itu bicara gagasan bagaimana mengatasi masalah fundamental bangsa, seperti pelambatan ekonomi, utang yang kian menumpuk, solusi BPJS agar tidak naik, bencana kabut asap agar tidak terulang, mengatasi konflik dan separatisme, serta bicara bagaimana meningkatkan kesejahteraan rakyat secara umum,” kata dia. (cnni)
Sekula Kembaren .... DPD IPK Tingkat l Provinsi Sumatera Utara Bastian Penggabean mengatakan, dengan diserahkannya SK DPD IPK Kabupaten Langkat ini, diharapkan dapat menjalankan amanah sebagai mana mestinya untuk kepentingan masyarat. Sementara itu, Ketua DPD IPK Kabupaten Langkat Sekula Kembaren mengucapkan terimakasih kepada DPD IPK tingkat l Provinsi Sumatera Utara yang telah mempercai dirinya memegang jabatan DPD IPK Kabupaten Langkat. “Saya akan menjalankan amanah ini sebaik mungkin. Saat ini IPK di Kab. Langkat sudah baik. Kedepan saya akan berusaha semaksimal mungkin agar IPK di Langkat lebih hidup dan lebih baik lagi,” tegasnya. Selain itu, Sekula Kembaren juga akan mendukung program Pemkab Langkat kedepannya. “Bersama tokoh pemuda saya akan mendukung program Pemkab Langkat,” imbuhnya. (a05/crh)
Emak-emak .... Korban tewas dalam kegiatan unjuk rasa menolak RKUHP di sejumlah daerah yakni mahasiswa Halu Oleo bernama Immawan Randi dan Muhammad Yusuf Kardawi di Kendari, Sulawesi Tenggara, dan Bagus Putra Mahendra, Maulana Suryadi serta Akbar Alamsyah. Selain tabur bunga, emak-emak itu juga membaca puisi. Aksi berlangsung mulai pukul 11.45 WIB. Emak-emak menaburkan bunga pada sebuah seragam putih - abu-abu, simbol korban tewas di aksi unjuk rasa tersebut. Dengan suara bergetar, seorang orator bernama Kokom Komalawati membacakan sebuah puisi. Anakku kau pejuang demokrasi, Anakky sayang ibu merindukanmu, Ibu rindu senyummu, Ibu rindu memelukmu, Ibu rindu kenakalanmu, Anakku sayang ibu tahu di dunia ini tak ada yang abadi, Semua yang hidup pasti mati, Tapi kepergianmu meninggalkan luka di hati. Sepatu-sepatu itu menginjak kepalamu, Pentungan itu memukul badanmu, Peluru itu menembus kepalamu, Tangan-tangan aparat itu menyiksamu, Di baju mereka, ada tetesan darahmu, Anakku sayang, sakitmu adalah sakit ibumu Lukamu adalah luka ibumu Aksi solidaritas tersebut menarik perhatian sejumlah pengendara kendaraan bermotor yang melintas dan pejalan kaki. Sekitar tujuh orang aparat kepolisian menjaga aksi tersebut. Dalam aksinya, emak-emak menyuarakan lima tuntutan. Kokom menyampaikan, tuntutan pertama yaitu untuk membebaskan anak-anak mahasiswa dan pelajar yang masih ditahan oleh pihak kepolisian. Kedua, Polda Metro Jaya membuka akses secara terbuka dsn transparan data-data tentang mahasiswa dan pelajar yang masih ditahan, berikan kemudahan akses bagi orang tua dan keluarga untuk mengetahui keadaan anak-anaknya dan berikan jaminan bagi mahasiswa dan pelajar untuk mendapatkan pendampingan hukum. Ketiga, menghentikan segala bentuk kekerasan terhadap aksi mahasiswa, pelajar, dan seluruh rakyat yang menyuarakan hakhak demokratisnya. (cnni)
Ada-ada Saja .... Al Bayan .... itu baik, maka baiklah manusia itu, dan kalau daging itu busuk maka busuklah manusia itu, yaitu hati.(HR: Bukhri Muslim). Hati seorang muslim wajib bersih dari berbagai anasir jahat seperti iblis alias setan, khannas alias setan manusia. Untuk selalu menjaga hati yang bersih seseorang wajib selalu membaca ta’awudz (Audzubillahi minasy-syaithanir rajim, aku berlindung kepada Allah daripada setan yang terkutuk. Harus banyak istighfar, membaca ayat-ayat Alquran sepeti “ayat kursi” sebab dengan ayat ke 255 Surah Albaqarah tersebut setan akan lari sejauh 500 kilo meter. Umar bin Khattab ditakuti setan karena sering membaca ta’awudz. Qalbun Salim semakin bersinar manakala seorang muslim selalu membaca Alquranul karim, selalu membaca hadits-hadits Nabi, shalat
berjamaah dan menuntut ilmu. Kalau hati sudah bersinar, aqidah yang benarpun tumbuh dalam jiwa.Praktek bid’ah dan kurafat, tahyul hilang sendiri dari pribadi hamba tersebut. Fikih yang shaheh dan akhlak yang mulia akan menghiasi dirinya. Hamblumminallah (hubungan dengan Allah) dalam bentuk ubudiyah kepada-Nya sangat baik dan hablumminannas (hubungan social sesame manusia) juga bagus. Tak perlu diragukan lagi, di Yaumil Akhirah nanti orang-orang memiliki qalbun salim (hati yang sejahtera) akan selamat dari api neraka. Mereka akan dimasukkan dalam surga yang penuh nikmat. Pada hari hari tertentu mereka bertamasya dari surga yang satu ke surge yang lain. Mereka akan dipertemukan dengan Rasulullah SAW di surga paling tinggi (Firdaus) dengan para sahabat Rasul, ulama-ulama besar, dan sahabat-sahabat mereka waktu di dunia.
Hal itu dilakukan oleh Capsula Mundi, sebuah perusahaan asal Italia, seperti dilansir dari Independent, belum lama ini. Capsula Mundi adalah proyek di Italia untuk memperkenalkan pemakaman Green Cemetries. Mengingat Bumi mulai kritis dan kekurangan daerah resapan air, Capsula Mundi bisa menjadi solusi dari itu semua. Capsula Mundi adalah sebuah peti mati berbentuk kapsul yang nantinya bakal ‘ditanam’ di dalam tanah. Namun di bagian atas kapsul peti mati itu ada pohon. Pohon akan terus tumbuh dan mengakar. Akarnya bakal menembus kapsul yang terbuat dari Starch Plastic (plastik ramah lingkungan) dan mengambil nutrisi dari jasad manusia yang meninggal di dalamnya. Itulah mengapa proses pemakaman ini disebut ramah lingkungan. Ide ini pertama kali dicetuskan oleh Anna Citelli dan Raoul Bretzel. Keduanya mengatakan terinspirasi mengerjakan proyek ini karena berpikir kontribusi apa yang bisa dilakukan untuk masyarakat terkait tentang penghijauan. Keduanya ingin mendedikasikan pekerjaan mereka untuk kehidupan masyarakat luas. (lip6)
Waspada/Ist
PENGURUS PC. F. SP. TSI - K. SPSI Kota Medan foto bersama usai rapat perdana kepengurusan di Medan, Jumat (7/10).
Rudianto Siap Majukan F.SP.TSI - K.SPSI Kota Medan MEDAN (Waspada): Pimpinan Cabang Federasi Serikat Pekerja Transportasi Seluruh Indonesia-Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (F. SP. TSI K. SPSI) Kota Medan, bertekad untuk memajukan dan mengembangkan organisasi guna meningkatkan kesejahteraan anggota dan bisa memberikan manfaat bagi masyarakat. Penyataan tersebut disampaikan Ketua PC. F. SP. TSI - K. SPSI Kota Medan Rudianto dalam gelar rapat perdana kepengurusan yang dilaksanakan pada Jumat (7/10) di Medan. Dalam pengarahannya, Rudianto didampingi sekretaris PC. F. SP. TSI – K. SPSI Kota Medan, Acudan Amd dan Al Ihwan selaku bendahara meminta seluruh pengurus yang hadir untuk bahu membahu dalam memajukan organisasi berdasarkan surat mandat tugas Nomor : Kep.015/PD. F. SP. TSI - K. SPSI/SU/IV/2019 tertanggal 20 September 2019 yang diterbitkan oleh Pimpinan Daerah F. SP. TSI - K. SPSI Sumut, yang ditandatangani oleh Rizaldi Mahvi selaku ketua dan Surya Kalfin selaku sekretaris. “Ke depan PC. F. SP. TSI - K.
SPSI Kota Medan harus lebih baik dari kepengurusan sebelumnya dan senantiasa bisa bekerja sama dengan Forkopimda Medan agar tekad kita memajukan dan mengembangkan organisasi dapat terwujud “ tegas Rudianto. Rudianto juga menyoroti tentang disegerakannya pembenahan administrasi di jajaran Pimpinan Unit Karyawan (PUK) yang saat ini diketahui masa tugasnya sudah berakhir. Untuk itu ia meminta jajaran pengurus untuk bertindak pro aktif dalam membenahi administrasi surat tugas bagi 30 PUK yang tersebar di seluruh Kota Medan. “Kita mulai kerja dengan membenahi surat tugas bagi 30 PUK agar mereka dalam menjalankan tugasnya dengan baik dan tidak melanggar ketentuan hukum yang berlaku,” ucap Rudianto. Senada dengan Rudianto, Sekretaris PC. F. SP. TSI - K. SPSI Kota Medan Acudan Amd juga sudah menjadwalkan akan mengundang 30 PUK pada hari Rabu, 16 Oktober mendatang guna pendataan dan pembaharuan mandat tugas yang akan dikeluarkan oleh PC. F. SP. TSI - K. SPSI Kota Medan. “Tujuan
pembaharuan surat tugas bagi PUK adalah untuk melancarkan kegiatan kerja mereka agar harapan kita bisa meningkatkan kesejahteraan bagi anggota bisa terwujud,” imbuh Acudan. Hadir dalam rapat perdana tersebut para penasehat PC. F. SP. TSI - K. SPSI Kota Medan yakni Kamaluddin Tanjung, Suriadi, Willy Limutra, Irwansyah Siregar, Jansen Simbolon dan Suhartono. Pesan moral yang disampaikan oleh Kamaluddin selaku penasehat yang juga pernah menjabat sebagai ketua PC. F. SP. TSI – K. SPSI Kota Medan kepada seluruh pengurus adalah senantiasa membangun kerja sama dengan semua elemen masyarakat dan pemerintah agar program kerja yang akan dijalankan bisa terlaksana dengan baik. “Saya optimis PC. F. SP. TSI – K. SPSI Kota Medan di bawah kepemimpinan bung Rudianto akan lebih baik dari sebelumnya karena beliau adalah sosok yang berpengalaman dalam menjalankan organisasi dan punya kemauan keras dalam membesarkan organisasi,” tutup Kamaluddin. (m08)
Muslimah Diajak Hijrah Berhijab Dan Perilaku MEDAN (Waspada): Muslimah diajak hijrah dengan menggunakan hijab sekaligus hijrah dalam berperilaku. Hal itu terungkap dalam dialog bersama Muslimah Inspiratif Ustadzah Ummi Pipik dari Jakarta dan Ketua Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (IPEMI) Sumut, dilaksanakan Medan Hijabers Community dalam kegiatan HC Days, di Grand Kanaya Hotel Medan, Minggu (13/10). Ustadzah Ummi Pipik memaparkan, muslimah sangat perlu untuk hijrah menggunakan hijab secara utuh. “Ini hijrah yang cukup hebat bagi seorang
muslimah. Tetapi hijrah dengan berhijab saja belum cukup. Harus hijrah dengan perilaku,” tuturnya. Dijelaskannya, hijrah berganti pakaian, bukan hanya baju yang tampak, tapi seluruh anggota tubuh, untuk mengajak kepada kebaikan. Menjadikan kita lebih baik dari kemarin. “Jadi wanita soleha bukan merasa soleha dari orang lain,” katanya. Sedangkan Ketua IPEMI Sumut,Yulidar Bugis dalam paparannya mengatakan, perilaku dan ahlak sesuai dengan busana digunakan. “Seimbangkan an-
Waspada/Anum Saskia
MUSLIMAH Inspiratif Ustadzah Ummi Pipik dan Yulidar Bugis menjadi pembicara di kegiatan HC Days Medan Hijabers Community, di Grand Kanaya Hotel.
tara pakaian dan akhlak perilaku,” ujarnya. Menurut dia, sebagai muslimah dalam menjalankan bahtera rumah tangga perlu kesabaran dan keuletan dalam mendidik anak. Jika ibu rumah tangga berpeluang merintis usaha, perlu melakukan pengawasan dalam pengelolan usaha. Selain itu ikhtiar kepada Allah dan yakin bahwa Allah semata tumpuan meminta dalam banyak hal. “Jangan putus asa, yakin usaha sampai rezeki akan diberi Allah jika kita terus dekat dan menjadi hamba soleha,” sebutnya. Ketua Medan Hijabers Community Nyayu Dahlia bersama Devisi Event HC Days Medan Hijabers Community, Mae menyebutkan, kegiatan menghadirkan pembicara Ustadzah Ummi Pipik dari Jakarta dan Ketua Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (IPEMI) Sumut Yulidar Bugis, memberikan inspirasi bagi keluarga muslimah bagaimana seharusnya menjadi muslimah yang giat berusaha dan tidak putus asa, sebab dalam kehidupan memang penuh dengan tantangan, tetapi harus tetap patuh dan taat kepada Allah SWT. (m37)
WASPADA
A3 Pengamat Sebut Tidak Ada Urgensinya Jokowi Terbitkan Perppu KPK
Senin 14 Oktober 2019
JAKARTA (Antara): Pengamat Politik dari ETOS Indonesia Institute, Iskandarsyah, menyebutkan, tidak ada urgensinya Presiden Joko Widodo menerbitkan peraturan pemerintah pengganti Undang-Undang (Perppu) mengenai hasil revisi UU KPK.
Antara
GREBEG SANTRI 2019: Sejumlah santri mengikuti kirab saat Grebeg Santri Nusantara bertajuk “Santri Nyawiji Indonesia Gumregah” di Kawasan Malioboro, Yogyakarta, Minggu (13/10). Acara yang diikuti oleh ribuan santri se-DI Yogyakarta itu menjadi rangkaian peringatan Hari Santri tahun 2019.
Berita Ambon Dan Seram Akan Hilang Akibat Patahan Hoax JAKARTA ( Waspada) : Beredar luas melalui media sosial, berita palsu atau hoax tentang posisi Ambon lease tepat di atas tebing jurang palung laut paling dalam dunia. Berita ini tidak benar sehingga masyarakat tidak perlu panik atau khawatir terkait dengan kondisi yang berkembang akhir-akhir ini. Melalui pesan yang disampaikan Ahli tsunami BNPB Abdul Muhari kepada mantan Gubenur Maluku Karel Ralahalu Jumat lalu (11/10), beberapa penjelasandiberikanterkaitkabar viral potensi tsunami di Maluku, khususnya Ambon dan Seram. Muhari menyampaikan, berita viral tersebut adalah hoax gambar batimetri yang diedit sedemikian rupa dan diberikan keterangan seakan-akan ilmiah tetapi bertujuan untuk menyebarkan ketakutan kepada masyarakat. “Gambar tersebut bukanlah foto satelit 3D karena satelit tidak bisa membuat foto dasar laut apalagi hingga kedalaman 7 km di bawah permukaan laut. Gambar tersebut hanyalah data batimetri biasa (tersedia banyak di internet), yang kemudian diberi efek ketinggian dan kedalaman yang lebih signifikan se-
akan-akan data ini baru padahal data ini adalah data lama dan data biasa saja,” ujar Muhari dalam keterangan persnya diterima Waspada di Jakarta, Sabtu (12/10). Muhari menyampaikan, asumsi jika terjadi gempa dari palung Banda akan menyeret Pulau Ambon dan Seram adalah tidak benar. “Belum ada dalam sejarah gempa dan tsunami di dunia ada gempa yang menghilangkan satu pulau sebesar Ambon, apalagi sebesar Pulau Seram,” kata Muhari. Muhari juga mengatakan, jika gempa di kawasan Maluku berpotensi menimbulkan longsoran lokal seperti yang terjadi di Palu tahun 2018 lalu, atau di Semenanjung Elpaputih tahun 1899 benar ada nya, tetapi skala-nya lokal. “Ini harus kita sikapi dengan bijak dengan meningkatkan kesiapsiagaan masyarakat dan persiapanrencanaevakuasimandiri yang baik,” sambung Muhari yang pernah bekerja di Kementerian Kelautan dan Perikanan. Terkait dengan sebuah penelitian potensi patahan palung Banda oleh Jonathan M. Pownal Gordon S. Lister dan Robert Hall, dia menyampaikan penelitian tadi telah dipublika-
sikan pada 2016. “Jadi bukan yang baru saja dipublikasikan,” tegas Muhari. Penelitian tersebut tidak membahas sama sekali mengenai potensi tsunami atau potensi gempa yang bisa menyeret Pulau Ambon dan Seram. “Bahkan, dalam hasil penelitian tersebut sangat jelas disebutkan “tidak ada bukti” segmen palung Banda tersebut adalah segmen seismik aktif. Jadi jika ada berita atau tulisan yang mengkaitkan hasil penelitian tersebut dengan prediksi-prediksi kejadian gempa atau tsunami yang akan terjadi di Ambon maka itu adalah hoax,” ujar Muhari. Sehubungan dengan berita viral yang beredar di media sosial, jejaring sosial digital maupun dari mulut ke mulut, masyarakat diimbau untuk tidak terpancing terhadap berita palsu tadi. Berita seperti ini sengaja ditimbulkan untuk menimbulkan rasa khawatir, panik dan takut di tengah-tengah masyarakat. Masyarakat diharapkan untuk mengecek informasi resmi potensi bahaya dan parameter gempa atau tsunami dari sumber resmi seperti BMKG, BNPB atau pun BPBD setempat untuk menyikapi berita atau informasi yang tidak benar. (j02)
Antara
KAMPANYE ANTI KEKERASAN KEPADA ANAK: Beberapa anak meniup alat tradisional musik bambu saat kampanye anti kekerasan kepada anak indonesia yang diselenggarakan Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara di MTQ Square Kendari, Kendari, Sulawesi Tenggara, Minggu (13/10). Kegiatan dalam rangkaian Hari Anak Nasional tersebut bertujuan agar kekerasan terhadap anak seperti tindak kekerasan secara fisik, seksual, penganiyaan emosional, atau pengabaian terhadap anak tidak terjadi lagi di Indonesia.
Ada Pengabaian Protap Pengawalan Wiranto JAKARTA (Waspada) : Ketua Presidium Indonesia Cinta Kamtibmas (ICK), Gardi Gazarin, SH, mengungkapkan peristiwa penusukan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Jenderal TNI (Purn) Wiranto terjadi karena ada pengabaian protap (prosedur tetap) pengamanan. Gardi Gazarin menilai tragedi yang terjadi di depan “hidung” begitu sangat cepat, pelaku terlihat menyelinap di antara aparat di dekat Wiranto seperti Kapolsek Menes dan Ajudan, di Pintu Gerbang Lapangan Alun-alun Menes, Desa Purwaraja, Kecamatan Menes, Pandeglang, Banten, Kamis (10/10), pukul 11:55. “Semestinya tragedi ini tidak bisa terjadi bila saja petugas atau aparat yang melakukan pengamanan sigap dan cermat melihat maupun membaca situasi. Ketika ada orang tak dike-nal mendekat petugas pengawalan sigap mencegah orang yang hendak mendekat Wiranto,” kata Gardi Gazarin kepada wartawan di Jakarta, Sabtu (12/10). Dikatakannya, di lihat dari video peristiwa penusukan Wiranto yang viral diberbagai media sosial pelaku penusukan diketauhi bernama Syahrial Alamsyah alias Abu Rara bersama istrinya Fitri Andriana terlihat menyelinap dari sisi kiri Wiranto. Sedangkan Fitri Andriana berada tak jauh di depan Wiranto. Harusnya pengawal sigap mencegah saat pelaku mendekati Wiranto. Di sinilah letak pengabaian protap itu. Andai saja pengawal tak mengabaikan adanya orang tak dikenal mendekati Wiranto yang menjadi fokus pengamanan. Kan harusnya sebelum mendekat Wiranto pelaku sudah dicegah oleh pengawal atau menanyakan dulu identitas dan keperluannya apa untuk mendekati atau bertemu Wiranto. Kalau ini dilakukan pengawal sebagai pengamanan tentu aksi brutal pelaku dapat dicegah, ungkapnya. Memang lanjut Gardi Gazarin, di negeri kita setiap kali pejabat negara bahkan Presiden Joko Widodo ataupun presiden sebelum-sebelumnya sudah menjadi kebiasaan menyapa dan menyalami masyarakat setiap kunjungan kerjanya. Tapi tetap memperhatikan dan mengawasi situasi terutama pada objek yang dikawal untuk mencegah atau mencurigai orang sama sekali tidak dikenal dengan gerak gerik yang dapat membahayakan pejabat yang dikawal. “Ini juga diabaikan, sehingga pelaku tampak leluasa mendekat dan menyerang Wiranto dengan membabi buta,” tambahnya. Menurutnya, pejabat negara miliki pengawalan VVIP, apalagi dari sumber BIN menyebutkan sejak tiga bulan lalu Wiranto dideteksi mendapat ancaman pembunuhan. “Pengawalan tidak boleh lalai, apalagi sampai mengabaikan protap pengamanan karena sumber yang dikawal sudah mendapat ancaman pembunuhan,” ujar Gardi Gazarin. Tragedi ini kata Ketua Forum Wartawan Polri (FWP) periode 2014-2016, merupakan yang pertama kali terjadi di Indonesia dimana pejabat negara selevel menteri diserang dan ditusuk. “Sangat memprihatinkan kita semua bahkan memalukan bangsa kita di mata internasional dimana seorang menteri yang nota bane koordinator keamanan tidak mendapat pengamanan. Ke depan hal ini tidak boleh terjadi lagi. Cukup peristiwa ini menjadi pelajaran berharga khususnya pengawal yang menjalankan tugasnya untuk mengamankan pejabat negara,” kata Gardi Gazarin. (j02)
Perkuat Kinerja, Kementerian Desa Resmikan 20 Aplikasi E-Government J A K A RTA ( Wa s p a d a ) : Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, Eko Putro Sandjojo meresmikan sejumlah aplikasi e-government Kemendes PDTT di Jakarta, Jumat (11/10). Aplikasi yang bersifat internal tersebut di antaranya, SIMPEG yakni Sistem aplikasi yang mampu memberikan informasi data-data pegawai mengenai pengelolaan data kepegawaian khususnya meliputi pendataan pegawai, proses perencanaan dan formasi kepegawaian, penilaian angka kredit, mutasi pegawai, dan sistem pelaporan. Selanjutnya ABSENSI Mobile yakni aplikasi yang mempermudah pemantauan kehadiran dan kinerja pegawai. Lantas ada E-SAKIP yakni Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah yang bertujuan untuk memudahkan proses pemantauan dan pengendalian kinerja dalam rangka meningkatkan akuntabilitas dan kinerja unit kerja. Selanjutnya E-Journal SKP yakni Sasaran Kinerja Pegawai sarana mengisi rencana sasaran kinerja pegawai dan sebagai pedoman untuk mengelola, menilai dan mengevaluasi laporan kerja.
Aplikasi lainnya adalah Kemendesa Corner sebagai media komunikasi internal se-Kemendes PDTT. Ada juga E-complaint (Sipemandu) yakni Pusat Penerimaan Pelaporan dan Pelaporan Permasalahan Pengaduan Desa, PDT, dan Transmigrasi. Aplikasi lainnya adalah SIAPMAS yakni Sistem Informasi Pelatihan Masyarakat dan Alumni. Selanjutnya DASHBOARD KEMENDESA yakni aplikasi yang menampilkan rangkuman data dari beberapa aplikasi internal. Selain itu ada juga LUMBUNG FILE sebagai basis penyimpanan data Kementrian Desa; danWebmail @kemendesa.go.id sebagai alamat daring Pegawai Kementrian Desa, PDT, dan Transmigrasi. Sementara itu, aplikasi yang bersifat eksternal diantaranya SIPEDE yakni Sistem Informasi Pembangunan Desa; IDM online yakni Indeks Desa Membangun yang disediakan secara daring; BUMDes yakni aplikasi Badan Usaha Milik Desa secara online; Ruang Desa sebagai Sistem Informasi sarana komunikasi antara perangkat desa, LSM, pendamping desa secara nasional, dan yang tidak kalah penting; Akademi Desa 4.0 yang
menjadi perangkat digital seputar penyediaan informasi dan media pelatihan daring untuk perangkat desa sebagai dasar penguatan kapasitas sumber daya manusia di desa. Selanjutnya SIPUKAT yakni sistem Informasi Peta Terpadu Kawasan Transmigrasi Melalui peta spasial tersebut dapat dilihat penyebaran potensi kawasan wisata, kawasan pemukiman, hasil sumber daya alam/ komoditas, serta jumlah desa yang ada pada suatu wilayah/ kabupaten/ kecamatan; SIPEMAS yakni Sistem Informasi Pembangunan Berbasis Masyarakat; PDDI yakni Pusat Data Desa Indonesia sebagai penyedia big data tentang desa seIndonesia; SIDES yakni Sistem Informasi Desa sebagai sarana digital menajemen perencanaan pelaksanaan dan monitoring Desa, dan yang tak kalah penting adalah penyediaan; dan Infrastuktur Desa Digital. Dikatakan Eko, penerapan e-government di Kementerian Desa dan PDT sangat membantu membantu ketepatan dan kecepatan program. “Salah satu keberhasilan kita (Kemendes PTT) adalah keakuratan data yang kita miliki. Se-
lain itu kecepatan. Selama ini kita merasa dalam menjalankan program tersendat dan kurang mendapatkan impact (pengaruh) di lapangan, karena data kurang akurat dan speed-nya (kecepatan) lama. Sehingga dapat datanya telat,” ujarnya. Dia mengatakan, e-government akan membantu Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi menjalankan program pembangunan di 74.954 desa dan ratusan kawasan transmigrasi, yang berada di lokasi, demografi, serta latar belakang pendidikan masyarakat yang beragam. Menurutnya, pemanfaatan teknologi digital di era industri 4.0 akan mempermudah semua pekerjaan. “Kenapa pembangunan desa bisa lebih baik dan diikuti oleh 23 negara, karena kita punya database dan tata kelola yang sudah menggunakan e-government,” ujarnya. Dalam tiga tahun ini, lanjut Eko, Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) telah mendapatkan most improvement (peningkatan paling baik) di lingkungan ke-
menterian. Dia menyampaikan ucapan terimakasih terhadap seluruh pegawai dan mitra yang telah berkomitmen membantu pelaksanaan program kementerian. “Semoga kerjasama kita dengan para mitra dapat memberikan benefit, bukan hanya untuk kementerian, namun juga untuk para mitra,” ujarnya. Terkait e-govermenment, Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan, Pendidikan dan Pelatihan, dan Informasi (Balilatfo), Eko Sri Haryanto mengatakan, e-government Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi tak hanya berisi aplikasi-aplikasi yang bersifat internal, namun juga memiliki aplikasi yang bersifat eksternal untuk memperluas layanan kepada masyarakat desa. “Sebagaimana seluruh aplikasi internal diintegrasikan dalam Dashboard Kementerian Desa, PDT dan Transmigrasi, maka seluruh informasi aplikasi eksternal diintegrasikan dalam PDDI (Pusat Data Desa Indone-sia). Isinya seluruh data desa di Indonesia,” ujarnya. (dianw)
“Perppu tidak ada urgensinya hari ini,” kata Iskandarsyah, di Jakarta, Minggu (13/10), menanggapi sejumlah desakan publik agar Presiden mengeluarkan Perppu, sebab RUU yang disahkan DPR melalui rapat paripurna diklaim akan mengganggu jalannya pemberantasan korupsi di Indonesia. Iskandar pun mempertanyakan sikap Jokowi yang akan mempertimbangkan penerbitan Perppu. Iskandar mengingatkan agar dia mengambil posisi yang tepat dalam menyikapi pro-kontra UU KPK. “Padahal dengan membatalkan RUU KPK atau tetap meneruskan RUU KPK bukan masalah kan. Jadi kelihatan betul RUU KPK itu dikeluarkan tanpa perhitungan politik yang matang, ketika di luar mendapat tekanan publik yang begitu keras mereka (Presiden) kemudian berfikir ulang, tapi untuk membatalkannya takut kehilangan
muka,” katanya. Dia menegaskan, dalam sistem pemerintahan demokrasi, instrumen Perppu memang sah dikeluarkan oleh seorang Presiden. “Perppu sah boleh dilakukan presiden, sama dengan Dekrit yang merupakan hak preogratif presiden.Tapi kapan dekrit itu dikeluarkan? Berdasarkan suasana subjektif presiden, kalau bangun tidur dia merasa terancam dia dapat mengeluarkan dekrit, itu benar dan sah secara konstitusional,” ucapnya. Mantan Ketua KPK, Antasari Azhar, menyarankan gugatan yang dilakukan mahasiswa dan kalangan sipil terhadap UU KPK yang baru disahkan, ditempuh melalui uji materi di Mahkamah Konstitusi. “Khan yang berkembang ada judicial review, legislative review, dan Perppu. Menurut saya judicial review saja di MK,” kata Antasari dalam diskusi
publik bertajuk “KPK Mau Dibawa Ke Mana, Perlukah Presiden Mengeluarkan Perppu UU KPK” yang diselenggarakan Universitas 17 Agustus 1945, di Jakarta, Jumat (11/10). Dia mengatakan, jika memang Presiden tetap mau mengeluarkan Perppu KPK, maka hal itu merupakan hak prerogatif presiden. Namun, dia mengusulkan sebelum Perppu diterbitkan agar dirinci lebih dulu daftar inventarisasi masalah, terkait apa saja yang cocok dengan UU KPK yang baru. Dia mengaku belum membaca secara utuh UU KPK yang baru saja disahkan. Namun, dia mengatakan mengikuti wacana terkait poin-poin yang dipersoalkan dalam UU KPK baru itu. Dari banyaknya poin itu dia mengaku menyetujui banyak hal. “Saya soal Dewan Pengawas, SP3, penyadapan harus izin, soal ASN, setuju,” kata dia.
Waspada/ist
Alumni USU yang tergabung dalam belUSUkan saat menyampaikan sikapnya Sabtu (12/10) di Jakarta.
Alumni BelUSUkan Kawal Pelantikan Presiden-Wapres Terpilih JAKARTA ( Waspada): Alumni USU untuk Jokowi Amin yang lebih dikenal dengan nama Alumni belUSUkan, Untuk Indonesia Maju akan mengawal pelantikan H. Joko Widodo - KH. Ma’ruf Amin sebagai Presiden dan Wakil Presiden masa bakti 2019 - 2024 yang dijadwalkan 20 Oktober 2020 di Gedung MPR/DPR/DPD RI Jakarta. Sikap mendukung dan mengawal pelantikan Presiden masa bakti 2019 - 2024 yang terpilih secara sah, demokratis dan konstitusional, disampaikan Ketua belUSUkan, Untuk Indonesia Maju , Bilmar Sitanggang dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Tigor Tampubolon dalam relisnya ke Waspada, Minggu (13/10) di Jakarta. Pengurus belUSUkan, Untuk Indonesia Maju mengakui melihat perkembangan keadaan sosial politik bangsa saat ini,
ada pihak pihak yang berupaya melakukan tindakan inkonstitusional secara massive, yang bertujuan untuk menggagalkan proses pelantikan Presiden dan Wakil Presiden masa bakti 2019 - 2024 yang terpilih secara sah, demokratis dan konstitusional. Pada dasarnya, diakui belUSUkan, Untuk Indonesia Maju , sangat menghormati hak demokrasi bagi siapapun untuk menyampaikan pendapat dan menyalurkan aspirasinya secara benar dan tidak melanggar hukum dan perundang undangan yang berlaku. Disamping mengawal pelantikan Presiden dan wakil Presiden , belUSUkan, Untuk Indonesia Maju, juga mengutuk pelaku penikaman terhadap Menkopolkam Wiranto. Adapun pernyataan sikap lengkap belUSUkan, Untuk
Indonesia Maju, tertanggal 12 Oktober 2019 yang diterima Waspada adalah: 1. Mendukung dan mengawal pelantikan H. Joko Widodo - KH. Ma’ruf Amin sebagai Presiden danWakil Presiden masa bakti 2019 - 2024 yang terpilih secara sah, demokratis dan konstitusional. 2. Mendukung aparat penegak hukum untuk bertindak tegas dan proporsional atas segala tindakan anarkis. 3. Kami mengutuk perbuatan melawan hukum melalui percobaan pembunuhan dengan melakukan penikaman oleh seorang alumni USU terhadap pejabat negara yang sedang melaksanakan tugas kenegaraan. 4. Tetap berkomitmen menjaga kebhinnekaan dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan UUD 1945. (aya)
Geledah Rumah Bupati Lampung Utara, KPK Sita Rp54 Juta JAKARTA (Waspada): Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan serangkaian penggeledahan selama tiga hari dalam proses penyidikan kasus dugaan suap terkait Proyek di Dinas PUPR dan Dinas Perdagangan Kabupaten Lampung Utara. Penggeledahan dilakukan di 13 lokasi terhitung sejak 911 Oktober 2019. Satu di antaranya ialah rumah dinas Bupati Lampung Utara Agung Ilmu Mangkunegara. “Di rumah dinas Bupati disita uang Rp54 juta dan USD2.600,” ujar Juru Bicara KPK Febri Diansyah kepada wartawan, Minggu (13/10). Kemudian pada tanggal 11 Oktober 2019 dilakukan penggeledahan di rumah tersangka Bupati Agung Ilmu Mangkunegara; rumah tersangka Raden Syahril; rumah tersangka Chandra Safari (swasta); dan dua rumah tersangka Kadinas PUPR Kabupaten Lampung Utara, Syahbuddin. “Dari lokasi penggeledahan, KPK menyita sejumlah dokumen-dokumen proyek dan anggaran di Dinas PUPR dan Dinas Perdagangan,” kata Febri. Febri menambahkan, dokumen yang disita tersebut akan dipelajari lebih lanjut. Selain itu,
pihaknya juga akan mendalami indikasi keterkaitan uang yang ditemukan di rumah dinas Bupati Agung dengan fee proyek di Kabupaten Lampung Utara. Sebelumnya, KPK menetapkan Bupati Lampung Utara periode 2014-2019 Agung Ilmu Mangkunegara sebagai tersangka kasus dugaan suap terkait Proyek di Dinas PUPR dan Dinas Perdagangan Kabupaten Lampung Utara. “Sejalan dengan peningkatan status penanganan perkara ke penyidikan, KPK menetapkan 6 orang tersangka, sebagai penerima AIM [Bupati Lampung Utara 2014-2019],” ujar Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan saat konferensi pers di Kantornya, Jakarta, Senin (7/ 10) malam. Agung ditetapkan sebagai tersangka bersama lima orang lainnya. Sebagai penerima suap yakni Kepala Dinas PUPR Kabupaten Lampung Utara Syahbuddin; Kepala Dinas Perdagangan Kabupaten Lampung Utara Wan Hendri; dan Raden Syahril yang merupakan orang kepercayaan Agung. Sementara sebagai pemberi suap adalah Chandra Safari dan Hendra Wijaya Saleh dari pihak swasta. Terkait proyek di Dinas Per-
dagangan, Basaria mengatakan terdapat penyerahan uang sejumlah Rp300 juta dari Hendra Wijaya Saleh ke Agung Ilmu Mangkunegara. Uang itu diserahkan melalui perantara Raden Syahril. Basaria menjelaskan, uang tersebut diduga terkait dengan tiga proyek di Dinas Perdagangan, yaitu: Pembangunan pasar tradisional Desa Comok Sinar Jaya Kecamatan Muara Sungkai Rp1,073 miliar; Pembangunan pasar tradisional Desa Karangsari Kecamatan Muara Sungkai Rp1,3 miliar; konstruksi fisik pembangunan pasar rakyat tata karya (DAK) Rp3,6 miliar. “Dalam OTT ini, KPK menemukan barang bukti uang Rp200 juta sudah diserahkan ke AIM [Agung] dan kemudian diamankan dari kamar Bupati,” ungkap Basaria. Sementara untuk proyek pada Dinas PUPR, KPK menduga Agung menerima uang senilai total Rp1 miliar. Basaria mengatakan uang tersebut merupakan pemberian dari Chandra Safari dalam periode Juli 2019-Oktober 2019. “Uang tersebut direncana0kan digunakan sewaktu-waktu untuk kepentingan AIM, Bupati Lampung Utara,” kata Basaria. (cnni)
A4
Senin, 14 Oktober 2019
WASPADA
Iklan Mini
AUTOMOTIVE Dijual Xenia 06 1300cc, hitam, AC, VR, RI, ban tebal. (over kredit). Balik DP 36 juta sisa 18 bulan x 2.345.000. Hp: 081396630909 190530
DIJUAL KENDARAAN 1 (SATU) PAKET (TIDAK SATUAN) MOBIL DIJUAL 4 (empat) unit Toyota 1.Mercy Tiger 200/81, Manual, Hitam, R/T, AC, 25jt/nego. Avanza 1.3 G M/T Tahun 2014 (Khusus Kolektor) 2.Starlet, 1998, Biru, Manual, PEMINAT SERIUS SEGERA AC, Sound System, 60jt/nego. HUB. 0 8 2 3 6 7 8 9 1 0 4 2 Peminat Hub. 0811 655 150 pada jam kerja.
Terbit 1
5 Free 1 = 6
10 Free 4 = 14 20 Free 10 = 30
1cm (1-4 Baris)
22.000
Rp. 110.000
Rp.
220.000
Rp.
440.000
2 cm (4-7 Baris)
33.000
Rp. 165.000
Rp.
330.000
Rp.
660.000
LEBIH EKONOMIS
3 cm (7-10 Baris)
44.000
Rp. 220.000
Rp.
440.000
JIKA SEBULAN
4 cm (10-13 Baris)
55.000
Rp. 275.000
Rp.
550.000
Rp. 880.000 Rp. 1.* 220.000 FREE koran 1 bln
6 cm
121.000
Rp. 605.000
Rp. 1.210.000
Rp. 2. *540.000 FREE koran 1 Bln
8 cm
137.500
Rp. 687.500
Rp. 1.375.000
Rp. 2.* 870.000 FREE koran 1 bln
6x 8,5 cm
165.000
Rp. 825.000
Rp. 1.650.000
Rp. 3. *420.000 FREE koran 1 bln
GA PAKET HAR HARGA
MINI & EFEKTIF IKLANKAN PRODUK ANDA
DAIHATSU TERIOS TS Matic THN 2010, AC, CD, VR, PS, PW, CL, Jok Kulit, Hitam Met, Plat B. Rp. 97 jt Nego. Hub 081370833331 190576
PENERBIT AN PENERBITAN
Ingin Mobil Anda Cepat Terjual? Pasang iklan di
TERCECER
H a ria n U m um
WASPADA
190551
190571
Ukuran
TELAH TERCECER sebuah Surat Keterangan Tanah yang berlokasi di Jl. Karya Jaya. Gg. Karya XI, dengan luas ±200m². A/N Waginem 190550
TELAH HILANG sebuah BPKB Sepeda Motor Atas nama Alpiyan Sibarani merk Honda Type XIH02N35M1 A/T BK 3238 JAJ , warna hitam, tahun 2018, nomor rangka MH1KF4113JK172884 Nomor Mesin: KF41E1173642 190575
TELAH TERCECER 1 Surat Tanah SK Camat AN Jumirin Irwanto Alamat Jln. Tuasan Gg Sedar No.29 Medan. No 889/md/1978
190576
KESEHATAN
FONG SHIH HU KU WAN ( Pe ga l Linu ) Membantu mengobati segala reumatik seperti kesemutan yang sering terjadi pada tangan dan kaki, leher terasa kaku, pegal dan rasa sakit pada persendian dan tulang. Jika ada di barengi sakit pinggang, mudah capek bisa dikombinasikan dengan LELUASA. Dpt diperoleh di Sumatera - Aceh Hub: (061) 7364920 - 7323590 HP HP.. 0819 10100 167
RUMAH SAKIT
ALAT MUSIK
PROPERTY
TERCECER / HILANG SURAT TANAH. AN (Alm) Sinar Surbakti Alamat Jln. Sedap Malam I No. 17 Kelurahan Kuala Bekala Kecamatan Medan Johor Provinsi Sumatera Utara. Bagi yang menemukan Hub. 0819.2928.4284 tidak akan dituntut 190549
HILANG / TERCECER Surat tanah AN. Sudarwin Seluas ± 61 M2 yg terletak di Jln. Pasundan Gg. Setia No.68 Medan, Kelurahan Sei Putih Timur II Kecamatan Medan 082160705578 Petisah Hp.082160705578 190578
Proses 1 hari cair, jaminan SHM, SK, Camat, HGB, BPKB Mobil/ Kereta (Mobil Kredit Juga Bisa)
TELAH HILANG / TERCECER
DI J U AL, H U B : 0 8 1 2 6 5 3 5 6 7 8 9 - tasbi 2. SHM. 10x18. Rp.765jt - tasbi 2. SHM. 9x15. Rp 880jt - tnh jl. pasar 1. Pribadi IV Ringoad. 7x30 Rp.485 jt - tnh jl. Gajah Mada. 4x23,5. SHM. Rp 920 jt 190574
YA 0 8 1 2 6 0 6 1 6 5 0 7190126 Hub : M A AY
PERABOT
DI J U AL RU M AH Jalan Sembada XVII No.8 Komplek Koserna Medan, 1 1/2 Lantai, Luas tanah 259 m2, 4 Kamar Tidur, 2 Kamar Mandi (SHM) Hubungi : WA : 0 8 1 3 6 1 4 5 6 5 7 5 HP P.. : 0 8 5 2 7 6 9 1 4 3 4 9 082167551019
D I J U A L TA N A H s e l u a s 4.352m²dan bangunan (bekas kantor dan gudang) diatasnya. Objek terletak di Jalan Turi No.22-24 Medan. Berminat hubungi ke hp: 081263291669 190548
RSJ & ADIKSI Narkoba
TERCECER
“M AH ON I ”
Telah tercecer / hilang surat berupa : 1.Satu lembar Surat Lendeforum No. 117 tertanggal 2 Februari 1970 atas nama Tamangena Br. Sitepu, yang berkaitan dengan surat notaris No. 2 tertanggal 3 Maret 2004 2.Dua lembar Surat Lendeforum No.120 tertanggal 2 September 1970 atas nama Nerima Tarigan alias Ncang , yang berkaitan dengan notaris No.3 tertanggal 3 Maret 2004 3.Satu lembar Surat perjanjian antara Mhd. Salamuddin Gurusinga dengan Tamangena Br. Sitepu tertanggal Medan 4 Maret 2004, yang berkaitan dengan surat notaris No.2 tertanggal 3 Maret 2004 4.Satu lembar surat perjanjian antara Mhd. Salamuddin Gurusinga dengan Nerima tarigan alias Ncang, tertanggal 4 Maret 2004 yang berkaitan dengan surat notaris No.3 tertanggal 3 Maret 2004 Surat tersebut hilang disekitar Jl. A.H. Nasution dahulu dikenal dengan JL. Karya Jasa. Bagi yang menemukannya mohon dapat menyerahkan kepada Mhd. Salamuddin Gurusinga, Jl. Mawar No.39 Pancur Batu, HP. 081263277265 atau ke KA. SPK Polresta Medan. Imbalan Jasa akan diberikan sewajarnya. 190572
Detoks & Rehabilitasi Sosial Untuk Korban Narkoba. Paket 1 Bulan Putus Zat & 3 Bulan. Hub : CP : Nurul: 081262931129, Sari : 087867277310, 081262932893 190536
DAN A CEP AT D AN GAMP ANG ANA CEPA DAN GAMPANG 1 (Satu) Hari Cair Jaminan SHM, SK Camat Lokasi Medan, L. Pakam, Binjai, Deli Serdang. Hub. ALI 0 8 1 3 9 6 8 0 3 7 7 7
DI J U AL RU M AH Jalan Sembada XVII No.2, 1 Lantai, Luas tanah 237 m2, 3 Kamar Tidur, 1 Kamar Mandi Hubungi : WA : 081361456575 HP P.. : 0 8 5 2 7 6 9 1 4 3 4 9 082167551019
Surat pemilikan Tanah/ SK Camat Medan Deli Kota Medan tahun 1986 Atas Nama: LIAW PANG IT alias AMIN Yang terletak di Jalan Mangaan I Lingk.VI Gg. Bahagia X Kel. Mabar Kec. Medan Deli. Dengan Luas 160 M2 Tercecer disekitar Jln Mangaan I Kelurahan Mabar, Kec. Medan Deli Bagi yg menemukan diharap mengembalikan Tidak akan dituntutut dan akan diberikan hadiah sepantasnya Hub: SUCIPTO HP P.. 0 8 1 2 7 7 0 5 5 5 5 9 190573
BUTUH DANA BUTUH DANA PROSES 1 HARI CAIR
DIJUAL TANAH Uk 15x28 (shm) Jl Anggaran 6 Komp Dispenda Marindal -Uk 15x28 (SHM) Jl Pendapatan III Komp Dispenda Marindal Hub : 0 8 1 1 -6 1 1 -6 6 2 6 190514
DI JUAL RUKO Terletak di Jl. Bunga Mawar No. 107 Koserna P. Bulan JUAL TANAH Sertifikat Hak Milik KAPLINGAN Ukuran 15,5 M x38,4 M siap untuk dibangun, Hubungi 081362407404, tanah sudah ditimbun, tidak banjir terletak di JL. 08126344733 190577
DI JUAL RUKO Terletak di Jl. Bantam No.12 Medan Sertifikat Hak Milik ukuran 15,5 M x 40,45 M Hubungi 081362407404, 08126344733
190577
Iklankan Produk Anda Disini...!! Murah & Berkualitas Raih Sukses Bersama Kami...
DI JUAL Ruko 4 Unit,di Pematang Siantar (Komplek Siantar Bisnis Center) SHM, Jl. Kapten P. Tandean Ruko No.2, 3, 4, 5 Harga bisa nego, BU Hub Telp: 081362407404, 08126344733
MATERIAL
Bunga Melati No.107 Koserna. 10 Meter dari pasar besar , lokasi sangat strategis tersedia 4 Kapling , Ukuran 5 Meter x 30 Meter peminat Hub Telp : 081362407404, 08126344733
190582
DI JUAL 2 RUKO ( GANDENG ) Terletak di Jl. Taman Bahagia/ Jl. Jendral Sudirman No. 9 C / 10 C (persis didepan Ramayana ) ukuran 4x17=68 Meter Hub. 0 8 1 3 6 2 4 0 7 4 0 4 , 08126344733 190577
190577
TRAVEL
MAN ASIK HAJI - MUL TAZAM MANASIK MULT SESUAI - SUNNAH (BERSAMA MULTAZAM INSYAA ALLAH LEBIH AMAN – LEBIH NYAMAN – LEBIH BERPENGALAMAN + 25THN)
TOURS & TRAVEL Izin Kemenag RI No. 765 Tahun 2016
——————————————————————————————
HOTEL GRAND ZAMZAM BINTANG 5 0.0 METER DARI MASJIDIL HARAM
SEGERA DIMULAI BIMBINGAN MANASIK HAJI SETIAP HARI MINGGU
HARGA MULAI Rp. 20.000.000,BY SAUDIA LANGSUNG MADINAH 10 HARI BERANGKAT MULAI DESEMBER 2019 GRUP DISKON Rp. 1.000.000,SEGERA DAFTAR KE PT TAZ AM WI SA TA AGU N G T.. M U L LT AT IZIN KEMENAG RI NO. 272/2016
OR PUSA T KBIH MUL T AZAM DAFTAR SEGERA : KANT KANTOR PUSAT MULT AN / PERTAH AN AN N O. 1 0 AP J L. T I T I P PA PA SEI SI K AM BI N G D M EDAN T ELP : 0 6 1 – 4 5 7 6 1 1 6 / 0 6 1 – 4 5 1 2 3 1 9 H p : 0 8 1 2 .6 4 9 5 .8 4 5 6 – 0 8 1 3 .9 7 2 2 .3 7 3 4
K A N T OR PU SA SAT T : J L. T I T I P AP AN / PER T AH AN AN N O PAP APAN O.. 1 0 SEI SI K AM BI N G D M EDAN T ELP : 0 6 1 – 4 5 7 6 1 1 6 / 0 6 1 – 4 5 1 2 3 1 9 H p : 0 8 1 2 .6 4 9 5 .8 4 5 6 – 0 8 1 3 .9 7 2 2 .3 7 3 4
* DI BIMBING PARA ALIM ULAMA BERPENGALAMAN * BIMBINGAN DARI MEDAN SAMPAI TANAH SUCI * DI DAMPINGI DALAM PELAKSANAAN HAJI
PT AN PT.. GADIKA EXPRESSINDO MED MEDAN
PROMO UMROH MULTAZAM
SENIN - JUMAT: 08.00 - 16.30 SABTU: 09.00 - 16.00 *Minggu & Hari Libur Nasional (Tutup)
DIBIMBING LANGSUNG DARI TANAH AIR SAMPAI KE TANAH SUCI, BERSAMA USTAD2 BERPENGALAMAN TAMATAN TIMUR TENGAH 1. P AK ET U M R OH REGU LER 1 0 H D AN 1 3 H PAK ROH DAN DESEMBER 2019 TGL. 2, 22, 24 JANUARI 2020 TGL. 6, 15, 20 > 23,7Jt (Paket All in) FEBRUARI 2020 TGL. 3, 19, 24 MARET 2020 TGL. 9, 18, 30 2. P AKET UMR OH PL US TURKI, AQSO PAKET UMROH PLUS QSO,, MESIR TENGAHAN D AN LAILA TUL Q AD AR 3. UMR OH AWAL RAMADHAN PERTENGAHAN DAN LAILATUL QAD ADAR UMROH RAMADHAN,, PER 4. UMR OH SY A W AL UMROH SYA 5. WISA TA MUSLIM (TURKI, AQSO UNEI, B ANGK OK, AUSTRALIA) WISAT QSO,, BR BRUNEI, BANGK ANGKOK, 6 . H a ji Plus da n H a ji Fura da Hubungi Kantor Pusat : Jl. Bajak 2 No. 55 E Simpang Marendal Medan
}
T elp elp.. (061) 42774333 - HP HP.. 0852 7722 4945 - 0812 6330 251
061 - 457 6602
Ekonomi & Bisnis
WASPADA Senin 14 Oktober 2019
A5
Ekonomi Asia Timur Dan Pasifik Melambat JAKARTA (Waspada): Bank Dunia merevisi memproyeksikan ekonomi negara berkembang di Asia Timur dan Pasific tumbuh melambat dari 6,3% pada 2018 menjadi 5,8% pada 2019, kemudian 5,7% di tahun 2020 dan 5,6% di 2021. Laporan Bank Dunia edisi Oktober ini menggambarkan bahwa pelemahan permintaan global, termasuk dari China, dan meningkatnya ketidakpastian perang dagang antara AS-China telah menyebabkan penurunan ekspor dan pertumbuhan investasi yang menguji ketahanan kawasan Asia Timur dan Pasifik. Meski demikian, pertumbuhan ekonomi negara yang lebih kecil di kawasan ini terpantau tetap kuat. Hal ini mencerminkkan kondisi spesifik pertumbuhan ekonomi negara di sektor pariwisata, real estat dan ekstraktif. “Meningkatnya ketegangan perdagangan menimbulkan ancaman jangka panjang terhadap laju pertumbuhan di Asia Timur dan Pasifik,” tulis laporan ekonom utama World Bank (Bank Dunia) untuk Asia Timur Pasifik, Andrew Mason, akhir pekan. Di sisi lain, beberapa negara diperkirakan menerima manfaat dari konfigurasi ulang lanskap perdagangan global, rantai produksi global yang tidak fleksibel akan membatasi ruang gerak negara-negara di kawasan ini dalam waktu dekat. Sementara, akibat perang dagang AS vs China mnyebabkan sejumlah perusahaan mencari cara untuk menghindari tarif AS dengan memindahkan seluruh kegiatan produksi keluar
dari China. Namun, tidak semua negara-negara berkembang Asia Timur dan Pasifik dapat menggantikan peran China. Mereka kini dihadapi dengan kapasitas daya serap yang terbatas karena ukuran yang relatif kecil dan infrastruktur yang tidak memadai. Ketegangan perdagangan yang berkepanjangan antara China dan Amerika Serikat diperkirakan akan terus menekan pertumbuhan investasi, mengingat tingkat ketidakpastian yang tinggi. Perlambatan di China yang terjadi lebih cepat dari perkiraan, perkembangan di zona euro dan AS, serta Brexit yang kacau, dapat melemahkan permintaan eksternal untuk ekspor dari kawasan Asia Timur dan Pasifik. “Jika kondisi tersebut berlangsung untuk waktu yang lama, maka laju pertumbuhan diperkirakan akan mengalami perlambatan yang lebih parah. Namun tidak berlaku untuk semua negara di kawasan ini,” kata Andrew. Tingkat utang yang tinggi dan meningkat di beberapa negara turut membatasi kemampuan mereka untuk menggunakan kebijakan fiskal dan moneter dalam upaya mengurangi dampak perlambatan. Selain itu, setiap perubahan mendadak dalam kondisi ekonomi global dapat berdampak pada biaya pinjaman yang lebih tinggi untuk kawasan Asia Timur dan Pasifik. Kondisi ini berpotensi mengurangi pertumbuhan kredit, membebani investasi swasta dan pertumbuhan ekonomi di kawasan tersebut. (J03/C)
JAKARTA (Waspada) : Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan, pihaknya terus memantau kondisi perekonomian global. Salah satunya terkait tren penurunan harga komoditas baru bara. “Kita akan lihat saja. Kalau komiditas harganya kan bergerak, nanti kita lihat saja ya sampai akhir tahun,” kata dia, di Kampus UI Depok, Sabtu (12/10). Dengan demikian pihak dapat melihat dampak penurunan harga komoditas terhadap kinerja ekonomi domestik. Khususnya pada penerimaan negara baik dari pajak dari PNBP. “Harga minyak, harga kelapa sawit, itu tentu mempengaruhi tidak hanya PNBP, tapi juga pajak kita,” ungkapnya. Selain itu, pihaknya akan mencari langkah untuk mendorong perekonomian Indonesia dalam menghadapi gejolak perekonomian global. “Kita menganggap ada beberapa sektor yang masih concern. Terutama dari sisi ekspor ya. Dan kita akan lihat apakah investasi juga bisa
di-stimulate dari berbagai policy maupun dunia usaha,” tandasnya. Sebelumnya, Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) menetapkan Harga Batu bara Acuan (HBA) Oktober 2019 sebesar USD 64,80 per ton. Harga tersebut mengalami penurunan semenjak triwulan III 2019. Direktur Jenderal Mineral dan Batu bara Ke m e n t e r i a n E S D M B a m b a n g G a t o t mengatakan, realisasi HBA Oktober 2019 lebih rendah sekitar 1,5 persen, dibandingkan bulan lalu USD 65,79 per ton. “HBA Oktober sudah ditetapkan USD 64,80 per ton,” kata Bambang di Kantor Kementerian ESDM, Jakarta, pada Senin 1 Oktober 2019. Kepala Biro Komunikasi Layanan Informasi Publik dan Kerja Sama Kementerian ESDM Agung Pribadi mengungkapkan, penyebab penurunan harga batu bara tersebut sama seperti yang dialami pada bulan-bulan sebelumnya. “Sekarang turun alesan sama kayak bulan lalu,” tuturnya. (lptn6)
Antara
HARGA GABAH KERING Petani memanen padi di sawah garapannya di Desa Benelanlor, Kecamatan Kabat, Banyuwangi, Jawa Timur, Minggu (13/10/ 2019). Pada panen padi saat musim kemarau ini, harga gabah kering di tingkat petani mencapai Rp6 ribu per kilogram atau meningkat dibanding tiga bulan sebelumnya yang hanya Rp5 ribu per kilogram.
Ekonomi Digital Jadi Senjata RI Menkeu Pantau Penurunan Batu Bara
Tingkat Kemiskinan Papua Tertinggi JAKARTA (Waspada) : Bank Dunia mencatat bahwa tingkat kemiskinan di beberapa wilayah di Indonesia pada 2019 masih tinggi. Salah satunya Papua, di mana 27,5 persen warganya masih hidup di bawah garis kemiskinan. Dalam laporan berjudul World Bank East Asia and Pacific Economic Update October 2019, Weathering Growing Risks, Bank Dunia menyatakan bahwa Pemerintah RI masih punya tantangan untuk menekan ketimpangan antar daerah meski disebut telah cukup berhasil mengurangi angka kemiskinan. Berdasarkan catatan sejak Maret 2018 hingga Maret 2019, sebanyak 28 provinsi telah berhasil memangkas angka kemiskinan. Di sisi lain, angka kemiskinan di 6 provinsi justru meningkat. Selain itu, Bank Dunia juga menyoroti kawasan timur Indonesia yang masih tertinggal secara signifikan. Ini terlihat dari Papua yang memiliki tingkat kemiskinan tertinggi sebesar 27,5 persen. Berbanding terbalik dengan Jakarta, sebagai provinsi dengan tingkat kemiskinan terendah yakni 3,5 persen.
Jika mengacu pada data milik Bada Pusat Statistik (BPS), persentase penduduk miskin di Tanah Air pada Maret 2019 adalah sebesar 9,41 persen, menurun 0,25 persen poin dari September 2018, dan berkurang 0,41 persen poin secara Year on Year (Yoy) terhadap Maret 2018. BPS juga melaporkan, jumlah penduduk miskin pada Maret 2019 adalah sebesar 25,14 juta orang, menurun 0,53 juta orang terhadap September 2018, dan terpangkas 0,80 juta orang dari Maret 2018. Sementara prosentase penduduk miskin di daerah perkotaan yang pada September 2018 sebesar 6,89 persen, turun menjadi 6,69 persen pada Maret 2019. Begitu juga prosentase penduduk miskin di daerah pedesaan, yang turun dari 13,10 persen pada September 2018 menjadi 12,85 persen pada Maret 2019. Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menargetkan tingkat kemiskinan bisa diturunkan menjadi 8,5-9 persen di 2020. Hal ini seiring dengan berbagai program belanja yang digelontorkan pemerintah di tahun depan. (mc)
JAKARTA (Waspada) : Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Rudiantara turut senang dengan perkembangan ekonomi digital di Tanah Air. Menurutnya, hal tersebut bisa menjadi senjata guna memancing investor asing agar mau menanamkan modal-nya di Indonesia. Dia mengatakan, laporan menunjukkan bahwa ekonomi digital Indonesia setiap tahunnya terus mengalami kenaikan. Itu turut mendongkrak keyakinan dari para investor, baik lokal maupun internasional,
untuk mau berinvestasi di pasar dalam negeri di tengah situasi perekonomian global yang tidak menentu. “Ini penting. Kenapa? Ekonomi Indonesia ini dan dunia secara umum itu mulai kontraksi. Karena pertumbuhannya diproyeksikan tidak mencapai sesuai yang diharapkan dari semula,” seru dia di Jakarta , Minggu (13/10). “Justru ekonomi digital yang kita dorong untuk kemudahan investasi. Confidence dari investor internasional terutama itu meningkat di ekonomi digital. Despite kita secara ekonomi
Pertumbuhan Indonesia Kalah Dari Kamboja JAKARTA (Waspada) : Bank Dunia telah mengeluarkan laporan terbaru mengenai prospek pertumbuhan ekonomi di kawasan Asia Timur dan Pasifik. Dalam laporan berjudul World Bank East Asia and Pacific Economic Update October 2019, Weathering Growing Risks, pertumbuhan di wilayah ini akan turun 0,2 persen pada tahun ini, dari sebelumnya 6 persen menjadi 5,8 persen. Salah satu negara yang perekonomiannya melemah adalah Indonesia, dimana Growth Domestic Product (GDP) atau Produk Domestik Bruto (PDB) mengecil dari 5,2 persen pada 2018 menjadi 5 persen di 2019. Bahkan, angka tersebut lebih rendah dari prediksi April lalu, yakni 5,1 persen. Dalam laporan tersebut, Bank Dunia menuliskan, meski makroekonomi Indonesia yang kuat terus menopang pertumbuhan ekonomi, namun investasi tumbuh melambat pada tahun ini. Catatan lainnya, walau prospek ekonomi terus menguat berkat permintaan domestik yang kuat, ketegangan perdagangan internasional dan volatilitas keuangan global tetap menjadi suatu tantangan yang menimbulkan risiko besar. Jika dibandingkan dengan negara tetangga, posisi Indonesia terhitung masih tertinggal. Seperti Kamboja, yang terlihat masih superior meski pertumbuhan ekonomi juga diperkirakan melemah, dari 7,5 persen (2018) menjadi 7 persen (2019). Bahkan, Indonesia masih kalah jika dikomparasikan dengan Papua Nugini. Perekonomian negara itu diprediksi melonjak hebat, dari -0,5 persen (2018) menjadi 5,6 persen pada tahun ini. Negara lainnya yang juga unggul dari Indonesia antara lain Laos (6,5 persen), Myanmar (6,6 persen), Filipina (5,8 persen), dan Vietnam (6,6 persen). Di sisi lain, posisi NKRI masih di atas beberapa negara besar Asia Tenggara seperti Malaysia (4,6 persen) dan Thailand (2,7 persen). Untuk beberapa tahun ke depan, Bank Dunia meramal, pertumbuhan ekonomi Indonesia akan sedikit terangkat. Pada 2020, perekonomian kita bakal naik jadi 5,1 persen, dan kembali meningkat 1 persen di 2021 menjadi 5,2 persen. Sebelumnya, Asian Development Bank (ADB) merevisi proyeksi pertumbuhan ekonomi Indonesia pada 2019 menjadi sebesar 5,1 persen dari sebelumnya 5,2 persen. Tidak hanya tahun ini, ADB juga merevisi target pertumbuhan ekonomi Indonesia tahun depan menjadi 5,2 persen. Direktur ADB untuk Indonesia,WinfriedWicklein mengatakan, pertumbuhan ekonomi Indonesia sebagian besar masih disumbang oleh konsumsi. “Konsumsi yang kuat akan membuat Indonesia mampu meneruskan pertumbuhan ekonominya baik tahun ini dan tahun depan,” ujarnya di Plaza Indonesia, Jakarta, Rabu (25/9). (lptn6)
keseluruhan masuk ke era kontraksi,” sambungnya. Rudiantara juga turut senang dengan pencapaian 5 startup lokal yang kini telah berstatus sebagai unicorn, yakni Tokopedia, Traveloka, Bukalapak, OVO, dan Go-Jek. Dia berharap, ada perusahaan startup lainnya yang memiliki nilai valuasi di atas USD 1 miliar pada akhir tahun nanti.
“Artinya proyeksi yang dibuat dulu oleh pemerintah beserta teman-teman ekosistem untuk 5 unicorn sudah tercapai. Harapannya akhir tahun nambah lagi. Bahkan bonusnya sudah ada decacorn satu (Go-Jek),” ujar dia. Keberhasilan lima perusahaan itu disebutnya terbantu oleh peran serta investor, yang menilai pasar persaingan start-
up di Indonesia berjalan kondusif serta punya potensi besar. “Mereka merasa bahwa ekosistemnya sangat kondusif, sangat menunjang. Kemudian juga kompetisinya bagus. Pasar Indonesia dengan 270 juta masyarakat tidak bisa dilayani sepenuhnya hanya oleh segelintir atau sedikit sistem pembayaran yang ada sekarang,” tuturnya. (mc)
Perputaran Uang UKM SRC Rp7,2 M Dalam Tiga Bulan LUBUK PAKAM (Waspada): Perputaran uang yang beredar dari transaksi Usaha Kecil Menengah (UKM) tergabung dalam Sempoerna Retail Community (SRC) kurun waktu 3 bulan terakhir mencapai Rp7,2 miliar. ‘’Angka tersebut berasal dari perputaran ekonomi dihimpun dari 1.232 pelaku UKM lewat program YBKS ‘Yuk Belanja ke SRC’,’’ sebut ketua Program YBKS Medan 2, Rismayani dalam kegiatan SRC Peduli Berkah Bersama di lapangan segitiga Tengku Raja Muda, Kota Lubuk Pakam, Kab. Deli Serdang, Sabtu (12/10). Fakta itu menjadi indikator dampak sangat positif bagi perekonomian masyarakat setempat sejalan dengan misi Pemerintah Indonesia bahwa UKM merupakan garda terdepan membangun perekonomian. ‘’ProgramYBKS yang dijalankan mampu menghimpun dan menghidupkan sebanyak 1.232 UKM dan sebanyak 700 UKM atau 57 persen itu berada di Kabupaten Deli Serdang,’’ ujarnya. Rismayani menuturkan, para pelaku UKM tergabung dalam wadah SRC terbentuk mengusung slogan ‘Dekat, Hemat, Bersahabat’ bersatu dan bergerak membuat ajakan untuk berbelanja dekat rumah dengan tujuan menghidupkan UKM. Di era digital ini, terangnya, perusahaan raksasa perekonomian sedang gencar memperluas dan menancapkan jaringan bisnis mulai dari tingkat nasional bahkan sampai perdesaan. Fenomena tersebut tidak bisa dibendung dalam dunia bisnis. “Namun hal ini harus kita sikapi dan kita ikuti dengan cara-cara kearifan lokal sehing-
Waspada/Ist
Kegiatan SRC Peduli Berkah Bersama di lapangan segitiga Tengku Raja Muda, Kota Lubuk Pakam, Kab. Deli Serdang, Sabtu (12/10). ga pelaku-pelaku bisnis menengah yang ada di tingkat kecamatan bahkan tingkat desa sekali pun dapat bersaing dengan perusahaan-perusahaan modern tersebut,” ungkapnya Sementara, Asisten II Pemkab Deli Serdang dr Aida Harahap mengapreasi kegiatan sosial kemasyarakatan bertajuk “SRC Peduli Berkah Bersama” tersebut. Pasalnya, selain meningkatkan daya saing UKM melalui produk yang ditawarkan, juga memberikan kesempatan menunjukkan produk-produk inovatif mereka. Pemkab Deli Serdang juga mengapresiasi bantuan tong sampah dan pohon yang disalurkan UKM SRC Medan 2 sebagai bentuk komitmen peduli terhadap lingkungan. Fakta ini kerap ditemukan banyak tumpukan sampah di sekitar masyarakat yang belum terkelola dengan baik meski berbagai upaya telah dilakukan dengan penyediaan fasilitas. “Tentunya tidak akan
memberikan makna untuk mengatasi masalah sampah apa bila kita tidak merubah paradigma dari cara pelanggan kita bahwa sampah akan memiliki nilai guna dan manfaat apa bila dikelola dengan baik dan benar, ” ucapnya. SRC Peduli Berkah Bersama turut menghibahkan 20 tong sampah dan pohon diserahkan Rismayani didampingi Sekretaris Eka Satria dan Bendahara Suriati diterima Asisten II dr Aida Harahap didampingi Sekretaris Camat Lubuk Pakam Fitriyan Syukri. Kegiatan itu juga diiringi undian hadiah utama untuk konsumen yang selama ini berbelanja kepada pelaku UKM SRC lewat aplikasi digital didanai swadaya dari pelaku UKM SRC sendiri dengan hadiah utama 1 unit sepeda motor. Siti Khodijah dari pelanggan toko SRC Restu Ibu, Bandar Setia-Kampung Kolam meraih hadiah utama satu unit sepeda motor Honda Revo. (m38)
Seribu Peserta Medan Daftar Indonesia Menari 2019 Waspada/sugiarto
General Manager PT PLN UIK SBU, Bambang Iswanto memberikan keterangan kepada wartawan di sela kegiatan Media Gathering dan Site Visit PLTA Renun, di Kecamatan Silalahi, Kabupaten Dairi.
Pasokan Listrik Bertambah 900 MW Sumut Siap Sambut Investor MEDAN (Waspada): PT PLN Unit Induk Pembangkitan Sumatera Bagian Utara (UIK SBU) menargetkan akan menambah daya listrik hingga 900 Mega Watt (MW) di tahun 2019 ini. Untuk itu, Sumut siap menyambut investor baik di sektor industri maupun pariwisata. General Manager PT PLN UIK SBU, Bambang Iswanto mengatakan, di 2019 ini akan ada tambahan pembangkit-pembangkit baru yang masuk ke Sumatera Utara, antara lain PLTU Pangkalansusu unit 3 dan 4 dengan kapasitas 2 x 200 MW, kemudian PLTMG Arun unit 2 yang akan menyumbang daya listrik hingga 250 MW. “Kalau untuk PLTMG Arun akan masuk secara bertahap, di 2019 akhir akan masuk satu blok dulu sebesar 50 MW dan sisanya 200 MW akan masuk di 2020. Kemudian nantinya ada pembangunan PLTMG Duri dengan kapasitas 250 MW di Riau,” katanya di sela kegiatan Media Gathering dan Site Visit PLTA Renun, di Kecamatan Silalahi, Kabupaten Dairi, Jumat (11/10). Bambang menyebutkan, penambahan daya ini untuk memperkuat kondisi kelistrikan di Sumut. Sehingga dengan adanya penambahan
pasokan listrik ini, Sumut siap menerima investor baik di bidang industri ataupun pariwisata. Dia menambahkan, pertumbuhan permintaan daya listrik di Sumatera Utara lebih tinggi dari nasional. Di akhir 2018 cadangan listrik di Sumatera Utara hanya 3 persen dari beban puncak karena pertumbuhan demand yang luar biasa sementara belum ada pembangkit yang masuk ke sistem. “Sumatera Utara mulai terbebas dari pemadaman listrik secara rutin dan dalam jangka waktu yang cukup lama sejak pertengahan 2017, sehingga pada saat itu PT PLN mengambil kebijakan menyewa kapal listrik asal Turki. Namun saat ini Sumbagut dudah surplus listrik sekitar 17 persen,” terangnya. Menurutnya, secara teori keandalan listrik dikatakan aman jika ada cadangan sekitar 30 persen. Di Jawa-Bali cadangan listriknya sekitar 30 persen dan Sumut sedang bergerak ke sana. “Harapan kita dengan adanya tambahan daya 900 MW di 2019 akan menjaga keandalan listrik di Sumut. Dan PLN dapat terus memberikan pelayanan terbaik ke konsumen,” tandasnya. (m41)
JAKARTA (Waspada) : Kota Medan menjadi salah satu dari tujuh kota yang ikut menggelar Indonesia Menari 2019. Penyelenggaraan yang kedelapan ini mendapatkan antusias yang luar bisa dari masyarakat Medan. Tercatat lebih dari 1.000 orang yang mendaftar dalam Indonesia Menari 2019 yang diselenggarakan oleh www.indonesiakaya.com. Dikatakan Perwakilan www.indonesiakaya.com Billy Gamaliel meski baru pertama kali digelar di Kota Medan antusias masyarakat cukup tinggi. Di Medan kuota peserta 750 orang sedangkan yang mendaftar sudah 1.000 orang lebih. Secara keseluruhan total peserta Indonesia Menari 2019 tahun ini kita gelar di tujuh kota yakni di Jakarta, Bandung, Solo dan Semarang terbaru di Kota Medan, Makassar dan Palembang. “Nah hari ini ada puluhan orang yang ikut Indonesia Menari dalam kegiatan Car Free Day Kota Medan bahkan masyarakat pun juga turut berpartisipasi memeriahkan kegiatan Menuju Indonesia Menari di Medan hari ini. Untuk di Medan, Indonesia Menari akan diselenggarakan di Sun Plaza,
Waspada/Ist
Masyarakat kota Medan yang berkunjung ke Lapangan Merdeka mengikuti koreografi Indonesia Menari 2019 di sela-sela Car Free Day di Jalan Bukit Barisan, Lapangan Merdeka, Minggu (13/ 10) Medan dan akan dimeriahkan kehadiran Syifa Hadju dan Kenny Austin yang akan ikut menari bersama ribuan peserta dengan hadiah ratusan juta,” katanya pada media, di sela-sela Car Free Day di Jalan Bukit Barisan, Lapangan Merdeka Medan, Minggu (13/10). Ada perbedaan yang digelar dari Indonesia Menari tahun lalu dengan tahun ini, menurut
Billy selain jumlah kota yang semakin bertambah, musik yang sebelumnya memakai komposer sendiri. Kalo ini menggaet musisi Jevin Julian seniman muda yang pernah mengkreasikan musik-musik Indonesia dengan gayanya sendiri. “Seperti kita ketahui Jevin Julian sangat modern. Itulah perbedaannya. Sedangkan untuk lagu tidak ada yang kita
tambahi masih sama yakni Anging Mamiri, Ondel-Ondel, Sik Sik Si Batu Manikam, Dek Sangke, Gundul-Gundul Pacul, dan Manuk Dadali yang nantinya akan diaransemen dengan musik bernuansa elektronik khas Jevin Julian,” terangnya. Diharapkan dengan kegiatan ini penularan akan virus cinta budaya dan cinta Indonesia dengan menarikan tarian budaya
Indonesia melalui tarian. “Seperti saat car free day ini ada yang olah raga atau menonton doang mereka bisa menari walau dalam beberapa menit melalui koreografi yang telah ada. Sedangkan lagu-lagunya menempel di kepala mereka. Dan lagu-lagu ini ada di youtube sehingga sampai kapanpun bisa di dengerin,” jelasnya. Adapun bentuk tarian massal koreografi yang menggabungkan gerakan tari tradisional nusantara dan tarian modern ini dengan durasi empat menit yang diiringi musik tradisi yang diaransemen. Tahun ini, Ufa Sofura kembali didapuk untuk menjadi koreografer Indonesia Menari 2019. “Ufa Sofura merupakan lenari yang juga pernah menjadi juri audisi Indonesia Menuju Broadway ini mengemas gerakan tari tradisional secara modern, yang tentunya dapat diikuti oleh siapa saja. Untuk para peserta dapat menyaksikan tutorial gerakan Indonesia Menari 2019 melalui www.indonesiakaya.com/indonesia-menari. Para peserta diwajibkan untuk mengikuti gerakan yang telah dikonsep, namun gerakan terbuka untuk dikreasikan oleh peserta,” pungkasnya. (m38)
WASPADA
A6
Senin 14 Oktober 2019
“Joker” Masih Tertawa Di Puncak Box Office Spider-Man-MCU - ant
Disney Disebut Beli Hak Cipta Spider-Man Seharga 5 Miliar Dolar AS Sebuah laporan menyebutkan bahwa Disney mencoba membeli hak cipta untuk SpiderMan. Menurut Mikey Sutton yang menjalankan Facebook Group Geekosity secara pribadi, Disney disebut membayar 4-5 miliar dolar Amerika Serikat untuk Spider-Man, demikian dilansir Aceshowbiz, Jumat. Rumor bahwa Disney berencana untuk mengakuisisi Spider-Man sebenarnya telah beredar sebelum terjadinya perselisihan antara kedua studio tersebut. Namun, ini hanyalah spekulasi belaka. Sutton diduga menulis dalam unggahan yang sekarang telah dihapus bahwa, “Rumor telah beredar sebelum Sony-Disney membantah pembelian semacam itu, itu hanya spekulasi, terutama angka tinggi yang salah dikutip.” “Yang saya dengar adalah bahwa Disney sedang mencari cara untuk menawarkan har-
ga 4-5 miliar dolar untuk Spider-Man. Dia adalah pahlawan Marvel yang paling terkenal setelah Iron Man dan Captain America pergi, mereka membutuhkan jangkar baru di MCU (Marvel Cinematic Universe),” lanjutnya. Jika laporan terbaru itu benar, Disney yang diduga menawarkan 5 miliar dolar hanyalah sepertiga dari 15 miliar akan diminta Sony. Namun, seperti yang Sutton dengar dari pihak Disney, 5 miliar dolar sudah lebih dari yang dibayarkan Disney untuk Iron Man, Captain America, Thor dan sisa superhero yang sudah ada di MCU. Namun baik Disney maupun Sony tidak mengomentari rumor tentang pembelian tersebut. Sampai saat ini, kedua belah pihak telah mencapai kesepakatan untuk film “Spider-Man” berikutnya. Hasil kesepakatan ini juga memungkinkan karakter Tom Holland untuk hadir dalam “The Avengers” selanjutnya. (ant)
Pada akhir pekan kedua, “Joker” masih tertawa terbahak-bahak di box office dengan penghasilan sebesar 60 juta dolar Amerika Serikat dan jauh dari ekspektasi awal. Menurut laporan The Hollywood Reporter, Minggu, film dibintangi Joaquin Phoenix ini meraup 17 juta dolar pada hari Jumat (11/10) dengan total pendapatan domestik menjadi 154,7 juta dolar. Padahal penghasilan di pekan kedua bisa saja turun
37 persen, namun hal tersebut tidak terjadi pada “Joker”. Nyatanya, film garapan Todd Phillips ini tetap dengan mudah berada di puncak box office meski MGM studio dengan “The Addams Family” berhasil masuk pada urutan kedua dengan pendapatan sebesar 32 juta dolar yang juga jauh dari ekspektasi. “The Addams Family” menampilkan pengisi suara bertabur bintang seperti Oscar Isaac, Charlize Theron, Chloe Grace Moretz, Finn Wolfhard, Nick Kroll dan Bette Midler. Sementara itu, kekecewaan besar dihadapi “Gemini Man” dibintangi Will Smith. Film tersebut hanya berhasil meraih 7,5 juta dolar, padahal produksinya menghabiskan biaya hingga 140 juta dolar. “The Addams Family” dan “Gemini Man”, sama-sama meraih peringkat B+ di CinemaScore. (ant)
Pernah Ditolak Main Film,
Tara Basro Merasa Tak Cantik
“Kim Ji-young, Born 1982”,
Film Terbaru Gong Yoo
Gong Yoo - Instagram
“Kim Ji Young, Born 1982” merupakan film terbaru aktor asal Korea Selatan, Gong Yoo dan Jung Yu-mi, dan akan tayang perdana di Korea Selatan pada 23 Oktober. Seperti dilansir Soompi, Sabtu, film itu dibuat berdasarkan novel laris dengan judul yang sama dan telah terjual lebih dari satu juta copy di Korea Selatan. “Kim Ji-young, Born 1982” menceritakan kisah seorang wanita berusia tiga puluhan bernama Kim Ji-young dan pengalaman hidupnya sebagai seorang putri, istri, ibu, dan rekan kerja. Gong Yoo memerankan karakter suami Ji-young, bernama Jung Dae-hyun. Dae-hyun dan Ji-young akan menuturkan kisah seorang wanita yang menemukan aspekaspek baru dari dirinya saat ia menjalani kehidupan sehari-harinya. Film itu juga dibintangi sejumlah selebritas antara lain Kim Mi-kyung, Gong Minjung, Kim Sung-cheol, dan Lee Eol. Mereka akan memerankan anggota keluarga Ji-young.(ant)
Poco-Poco Sampai Maumere Meriahkan Senam Haqi LAGU Poco-poco maupun Maumere maupun tembang dance musik lainnya menghiasi acara Senam bersama digelar Yayasan Senam Peremajaan Diri Indonesia(Haqi)diLapanganMerdekaMedanMinggu(13/10)pagidiikuti5.000peserta. Suasana lapangan Merdeka di pagi subuh itu menjadi meriah, setelah para peserta senam ini terlebih dahulu mengikuti jalan santai dilepas Wali Kota Medan, Drs HT Dzulmi Eldin S.MSi bersama Ketua Umum Senam Peremajaan Diri Indonesia (Haqi), Tongariodjo Angkasa Ginting SE, MBA, MM, MSc. Sebelum penarikan undian lucky draw, tampak para anggota Haqi dari 26 lapangan termasuk yang datang dari Rantauprapat, Kisaran danPematangsiantarberbaurbergembirabersamamengikuti senamdiiringilagudanceyangcukupmengasyikkan. Ketua Haqi Indonesia, Tongariodjo Angkasa Ginting SE, MBA, MM, MSc mengatakan, senam bersama serta jalan sehat ini diadakan dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Haqi juga menyambut Hari Sumpah Pemuda. Dengan tema“Menjadi BangsaYangSehat,CerdasdanBerkarakter”,pihaknyamengajakmasyarakattetaphidupsehat. Melalui kegiatan ini, pihaknya juga ingin mengenalkan Haqi dan mengajak masyarakat luas untuk bergabung melakukan senam Haqi. Sebab, semakin banyak yang bergabung maka semakin banyak masyarakat yang sehat. Menurutnya, semua senam itu baik untuk kesehatan namun Haqi dapat melenturkan otototot badan, memperlancar peredaran darah,
mengatur temperatur tubuh dan yang terpenting mencegahkankerberkembangbiakdanbanyaklainnya. Latihan haqi dapat menjaga keseimbangan temperatur tubuh kita seperti temperatur tubuh anak bayi. Jika temperatur tubuh rendah maka penyakit akan menyerang dan salah satu yang terparah adalah kanker. “Orang yang terkena kanker, jika rutin latihan maka sel kanker tidak akan berkembang atau bahkan mengecil,”tukasnya. Ia menambahkan, sebaiknya senam haqi dilakukan di pagi hari, sebab oksigen di pagi hari tidak terkena polusi. Dalam sehari, otak manusia membutuhkan sekitar 20-150 ribu liter oksigen tetapi karena adanya polusi maka masyarakat banyak yang tidak mendapatkan oksigen dengan baik sehingga tubuh cepat lelah dan temperatur badan tidak seimbang. Ia berharap, Haqi dapat diterima masyarakat luas dan terus berkembang, bukan hanya di Sumatera Utara saja, tetapi juga di luar provinsi. Sementara itu, Penasehat & Ketua Unit Bisnis Haqi, Solihin Chandra menambahkan, tujuan utama dari jalan sehat ini adalah untuk kesehatan. Semakin banyak masyarakat yang sehat maka bangsa Indonesia semakin kuat. “Acara jalan sehat ini berjalan dengan lancar dan semoga dapat menjadi agenda rutin Haqi kedepannya. Kita berharap semakin banyak masyarakat yang mengenal Haqi,” tukasnya. Hadir dalam kegiatan tersebut, Sekretaris Haqi, Diana, Bendahara Haqi, Nari dan anggota Haqi, Ang Tien Tjo dan lainnya. (m19)
KETUA Haqi Indonesia, Tongariodjo Angkasa Ginting SE, MBA, MM, MSc (empat kiri) tampak bergembira memberi semangat kepada anggota Haqi saat melakukan senam diiringi musik Poco-poco sampai Maumere di Lapangan Merdeka Medan Minggu (13/10) pagi.
Joker - IMDB/ant
Tara Basro
Tara Basro mengaku pernah ditolak dalam sebuah proyek film walaupun sudah memiliki nama di jagat hiburan Tanah Air, dia merasa hal tersebut disebabkan karena wajahnya yang tidak cantik. “Pernah sih karena untuk saat ini penampilan saya masih belum representable sebagai imej cantiknya orang-orang,” kata Tara ditemui saat pemutaran perdana film “Perempuan Tanah Jahanam” di Jakarta, Kamis. “Selama ini Indonesia itu kan yang cantik itu yang putih, rambut panjang, hidung mancung. Saya rasa itu bukan imej saya yang dilihat orang-orang,” lanjut Tara. Peraih Piala Citra Pemeran Utama Wanita Terbaik 2015 itu, sudah mengalami jatuh bangunnya berkarir di industri film. Menurut dia, penolakan dan penerimaan karakter adalah hal yang biasa terjadi. “Peran di sebuah film itu kan jodohjodohan ya. Karena bisa saja jadwal cocok, perannya tidak atau sebaliknya. Jadi banyak faktor yang menjadi pertimbangan,” jelas Tara.
Pemain film “Gundala” itu melanjutkan sepanjang berkarir di dunia hiburan, dia pernah mengalami penolakan atau tidak dipercaya karena jumlah pengikutnya di media sosial tidak sebanyak jumlah pengikut aktris lainnya. Untuk film “Perempuan Tanah Jahanam”, Tara tetap melakukan casting meski sudah pernah terlibat pada beberapa film besutan Joko Anwar seperti “Pengabdi Setan” dan “A Copy of My Mind”. “Bang Joko sebagai film maker itu selalu memilih orang terbaik untuk perannya. Semua film Joko Anwar yang saya bintangi itu casting. Memang Bang Joko mau lihat dulu apakah cocok atau tidak buat karakternya,” kata Tara. Digantung Terbalik Dalam film “Perempuan Tanah Jahanam” terdapat salah satu adegan di mana Tara Basro digantung terbalik (kepala di bawah kaki di atas). Karena tidak biasa, pembuluh darah di sekitar wajahnya pun pecah. “Ketika digantung lumayan ‘empot-empotan’. Jadi sangat technical banget. Keamanan di utamakan. Ketika lagi kamera
tes untuk digantung dan kita pertama kalinya ternyata pembuluh darahnya pada pecah semua,” ujar Tara. Meski demikian, tidak ada efek kesehatan yang dirasakan Tara. Menurutnya, bagian wajahnya hanya muncul bintikbintik merah dan hilang dengan sendirinya dalam beberapa hari. “Bisa dibilang itu paling sulit. Tapi itu salah satu adegan yang paling saya semangat syutingnya. Karena seru banget walaupun susah. Sudah sampai mualmual, enggak enak badan tapi tetep semangat,” jelasnya. Sebelum proses syuting, Tara juga melakukan berbagai persiapan, salah satunya adalah latihan fisik berupa kardio seperti lari. “Latihan fisik mungkin banyak olahraga. Karena jam syutingnya sampai pagi. Itu membantu banget, enggak gampang sakit. Kalau adegan lari juga enggak engap, kuat,” katanya. “Perempuan Tanah Jahanam” tayang di bioskop mulai 17 Oktober 2019, juga dibintangi Marissa Anita, Ario Bayu, Christine Hakim, serta Asmara Abigail. (ant)
Zara JKT48 Main Film Penyanyi Adhisty Zara alias Zara JKT48 melebarkan sayap ke dunia akting lewat “Dua Garis Biru”, “Keluarga Cemara”. dan film pahlawan super “Virgo and the Sparklings” akan tayang pada 2020. Zara, dalam acara Indonesia Comic Con di Jakarta, Sabtu, mengatakan pengalamannya meniti karir di grup idola JKT48 membantunya melewati proses adegan-adegan laga dalam “Virgo and The Sparklings”. “Fighting kan koreo juga. Mungkin akan ada sedikit kemudahan di aku karena aku kan bisa dance. Itu kan koreo,” ujar Zara tentang ketrampilan bela diri untuk mendukungnya memerankan tokoh Virgo. Sebagai anggota sister group dari AKB48 Jepang, Zara sudah terbiasa menyanyi sambil menari dalam setiap pertunjukan yang digelar secara rutin di Theater JKT48 di Jakarta. “Kalau nyanyi, Zara pernah belajar nyanyi juga, tapi tetap harus lebih effort buat Virgo,” ujar penyanyi berusia 16 tahun itu. Ketika ditanya bidang mana yang lebih disukainya apakah menyanyi atau berakting, Zara hanya menjawab secara diplomatis. “Saat ini masih dua-duanya karena masih menjalani dua-duanya. Mungkin habis graduate, aku akan fokus di akting,” ujar perempuan kelahiran Bandung itu. Virgo pertama kali diciptakan Jan Mintaraga dan debut di komik pada 1973. Pada 2017, Annisa Nisfihani dan Ellie Goh mengadap-
tasi ke versi komik modern ditayangkan di Line Webtoon. Adaptasi ke film layar lebar dijadwalkan tayang pada 2020. Bela Diri Adhisty Zara menjadi salah satu pemeran pahlawan perempuan dari Jagat Bumilangit ingin buru-buru memulai proses penyelaman karakter Virgo dalam film “Virgo and The Sparklings”. “ Aku enggak sabar mulai proses training bela diri dan mempelajari hal detil tentang Virgo. Aku ingin bisa jadi salah satu perempuan tangguh,” ujar Zara. Zara menjadi pahlawan termuda dalam Jagat Sinema Bumilangit. Dia berjanji akan
memberikan sisi ringan dan seru dari dunia pahlawan Indonesia dalam perfilman yang dimulai dari film “Gundala”. “Virgo itu paling beda, lebih ke fun,” ujar Zara. Zara pun mengaku masih mengulik karakterVirgo dengan membaca webtoon untuk mengenal lebih dalam tokoh yang akan diperankannya. Selain itu, proses pen-carian dua karakter pendam-ping Zara di grup musik The Sparklings, yaitu Ussy (key-board) dan Monica (drum-mer), masih berlangsung. Zara yang juga belajar gitar untuk peran Virgo berharap keikutsertaannya dalam Jagat Bumilangit bisa menginspirasi dan menunjukkan kekuatan kaum Hawa. (ant)
Zara - instagram
Aktor Jared Leto - rtr/ant
Jared Leto Kesal Tak Diajak Main “Joker” Pentolan band 30 Seconds to Mars memerankan ikon penjahat Joker di film “Suicide Squad” (2016) Jared Leto merasa “teralienasi dan kesal” ketika dia mengetahui bahwa dia tidak akan terlibat dalam film, menurut The Hollywood Reporter. Todd Phillips memilih Joaquin Phoenix untuk memerankan Joker dalam film yang tidak memiliki koneksi ke DC Universe. Leto megungkapkan hal itu saat dia mengingat kembali perannya di “Suicide Squad” mengakui bahwa dia sering “terisolasi” di lokasi syuting film 2016, dan sebagian besar adegannya “dibatasi”. Dia bahkan mengatakan dirinya merasa seperti anak sekolah yang tak punya kawan dan duduk di pojokan kantin melihat anakanak lain dari kejauhan. Pada 2018, diumumkan bahwa Leto akan membintangi film-nya sendiri yang merupakan spin-off “Suicide Squad” Namun, film itu dan film Harley Quinn & Joker (yang akan memadukan kembali akting Leto dan Margot Robbie) dipangkas dari proyek DC-nya Warner Bros. Dalam laporan THR lain, sutradara Martin Scorsese pernah digadang-gadang bakal menangani “Joker” alih-alih Todd Phillips. Itu merupakan sebuah kejutan besar mengingat Scorcese barubaru ini menolak franchise Marvel dengan menyebutnya “bukan film bioskop”, dan menyamakan Marvel Cinematic Universe dengan “taman hiburan”. Di sisi lain, Joaquin Phoenix, telah mengungkapkan bahwa ia terbuka untuk gagasan adanya sekuel Joker. “Saya tidak akan menganggap ini sebagai peran impian saya,” katanya saat tampil di acara AS Popcorn bersama Peter Travers. “Tapi sekarang, jujur, saya tidak bisa berhenti memikirkannya. Saya banyak berbicara dengan Todd tentang apa lagi yang bisa kami lakukan, secara umum, hanya bekerja bersama, tetapi juga secara khusus, jika ada hal lain yang bisa kami lakukan dengan Joker yang mungkin menarik.”(ant)
WASPADA Senin 14 Oktober 2019
Lig aW embangk an Sik ap Spor tivitas Liga Kembangk embangkan Sika Sportivitas Waspada aspada K KISARAN (Waspada): LigaWaspada merupakan langkah dalam pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) baik itu sikap maupun mental seperti olahragawan yang menjunjung tinggi suportivitas dalam membangun karakter masyarakat untuk berperan dalam pembangunan. Hal itu diungkapkan Kapolres Asahan, AKBP Faisal F Napitupulu, saat penutupan Liga Waspada memperebutkan Piala Kapolres Asahan U12, Piala H Surya BSc untuk old crack, dan Piala Harian Waspada untuk Liga Karyawan, Minggu (13/10). Menurutnya, sikap suportivitas adalah kunci dari kesuksesan, sehingga sikap itu bisa dikembangkan dengan sarana olahraga. “Saya ucapkan terima kasih kepada HarianWaspada, karena telah membuat kegiatan ini. Secara tidak langsung bisa menanamkan sikap suportivitas kepada setiap peserta dan menularkannya kepada masyarakat,” jelas Faisal. Tidak hanya itu, kata Faisal, olahraga juga sebagai sarana dalam mendidik generasi muda, terutama dalam perang terhadap Narkoba dengan cara mengembangkan potensi, sehingga menjadi baik dan bisa dimanfaatkan untuk kemajuan bangsa. “Mari kita bersama membangun sikap suportivitas, sehingga bisa ikut serta dalam pembangunan bangsa terutama dalam bidang olahraga,” ucap Faisal. Sekdakab Asahan, Taufik ZA, mengatakan Liga Waspada sangat baik dalam
pembinaan sepakbola di Asahan, terutama pembinaan atlet. Oleh karena itu, Stadion Mutiara akan direhab, sehingga bisa menambah kenyamanan bagi atlet saat berlaga. “Pemkab Asahan akan tetap memperhatikan potensi olahraga di Asahan. Hal itu sudah terbukti dengan atlet Asahan yang sudah melaju baik itu tingkat lokal, nasional dan internasional,” jelas Taufik. Taufik juga berharap kegiatan Liga Waspada bisa dilakukan setiap tahunnya, karena kegiatan itu bisa menambah wawasan dan jam laga bagi atlet di Asahan. “Ini kegiatan sangat positif dan sebaiknya terus dilakukan secara berkelanjutan,” jelas Taufik. Liga Waspada tahun ini mempertandingkan U12 Piala Kapolres Asahan dengan juara pertama SSB Bakrie United, runner-up SSB Siluang Putra Labuhan Batu, juara tiga SSB Bakrie FC Kisaran, dan untuk posisi empat diduduki SSB PSDMS Pulaurakyat, Asahan. Untuk kategori old crack Piala H Surya BSc, juara pertama PS Kodim 0208/ AS, runner-up PS Polres Asahan, juara tiga PS KONI Asahan, juara empat PS ADI (Asosiasi Dosen Indonesia). Liga karyawan Piala Waspada, gelar juara disabet PS PT Persitara AEP Tasik Raja, runner-up PS PTPN III Mambang Muda, juara tiga PS PT Asam Jawa, dan juara empat PS BRI Tanjungbalai. (a15/a31/C)
Waspada/Sapriadi/B
SKUAD tim PS PT Persitara AEP Tasik Raja diabadikan bersama Sekdakab Asahan Taufik ZA, Kapolres Asahan AKBP Faisal F Napitupulu, Kadisporapar M Andry Simatpang, Koramil Kisaran Kapten Inf Zulfan, Kepala Biro Harian Waspada Asahan, Batubara, dan Tanjungbalai Nurkarim Nehe usai tampil juara.
PSDS Juara Piala Soeratin U17 Sumut MEDAN (Waspada): PSDS Deliserdang menjuarai Piala Soeratin U-17 PSSI Sumut 2019 usai menaklukkan PSSA Asahan melalui adu penalti dengan skor 4-3 pada laga final di Stadion Mini USU, Minggu (13/10) sore. Waspada/Sapriadi/B
STRIKER PS PT Persitara AEP Tasik Raja membawa bola dan dihadang pemain bawah PS PTPN III Mambang Muda dalam laga final Liga Karyawan Piala Waspada 2019.
Atas kemenangan itu, PSDS berhak melaju ke babak Nasional mewakili Sumut. Tim Traktor
Tasik Raja Juara Liga Karyawan Piala Waspada KISARAN (Waspada): PS PT Persitara AEP Tasik Raja menjuarai Liga Karyawan Piala Waspada 2019 setelah di final mengalahkan PS PTPN III Mambang Muda 1-0 di Stadion Mutiara Kisaran, Asahan, Minggu (13/10). Laga final yang disaksikan unsur Forkopimda Asahan berlangsung seru dengan dipimpin wasit M Robi. Kedua tim bermain cukup hati hati, serangan demi serangan dari kedua
tim belum berhasil membuahkan gol. Hingga turun minum skor masih imbang tanpa gol. Awal babak kedua, ritme laga tetap sengit. Jual beli serangan terus terjadi. Pada menit ke-70, kiper PTPN III harus kebobolan oleh gol pemain Tasik Raja, Iksan yang memanfaatkan kemelut di depan gawang. Ketinggalan 0-1 membuat para pemain PTPN III terus menggempur pertahanan Tasik Raja. Sebaliknya, tim dari Kabu-
paten Labusel bermain aman menjaga keunggulannya. Gol dari Iksan pun akhirnya menjadi satu-satunya pada laga final ini untuk membawa skuad Buyung Pane yang dimanajeri S Samosir tampil sebagai kampiun. Pembina Tasik Raja, Sianawi Maruf, usai laga mengaku puas dengan penampilan timnya yang sudah maksimal. “Kita terima kasih kepada Harian Waspada sudah menggelar kegiatan
ini dan berharap kegiatan ini lebih ditingkatkan lagi dalam mendukung pengembangan potensi sepakbola para karyawan,” katanya. Sebelumnya, PS PT Asam Jawa menjadi juara ketiga usai menang 2-1 atas PS BRI Tangjungbalai. BRI unggul duluan pada babak pertama melalui gol Herman Hutapea. Babak kedua, PS PT Asam Jawa membalik keadaan dengan dua gol Surya. (a31/a15/C)
Asprov PSSI Sumut Optimis Tiket PON MEDAN (Waspada):Tim Sepakbola Sumatera Utara tergabung di Grup B bersama Bangka Belitung, Aceh, Kepri, dan Sumsel dalam pertandingan Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) Sumatera di Bengkulu, 24 Oktober hingga 3 November 2019. Sedangkan Grup A dihuni Bengkulu, Jambi, Lampung, Riau, dan Sumatera Barat. Demikian hasil drawing sepakbola Porwil Sumatera di Bengkulu, Jumat (11/10). Sumut akan memulai pertandingan melawan Babel di Stadion Padang Panjang pada 24 Oktober 2019. Menanggapi hasil drawing, Ketua Umum Asprov PSSI Sumut, Kodrat Shah, melalui Sekum Ir Fityan Hamdy didampingi Wasekum Muhammad menyatakan optimis tim sepakbola Sumut akan mampu meraih tiket tampil di PON 2020 Papua. “Sejak awal target kita meraih tiket PON, karena ini sudah menjadi tradisi sejak PON 2012 di Kalimantan Timur. Apalagi
persiapan tim sudah dilakukan dengan baik melalui program Pelatda KONI Sumut,” ujar Ir Fityan Hamdy, Minggu (13/10). Fityan yang menghadiri langsung acara drawing bersama Kabid Binpres KONI Sumut Mesnan MKes, mengakui persaingan Grup B bakal ketat, karena di sana ada Aceh dan Sumsel yang selama ini punya pembinaan sepakbola cukup baik di kelompok usia maupun senior. Sumsel bahkan merupakan tim juara bertahan Polwil Sumatera 2015. “Bangka Belitung juga tidak bisa dipandang sebelah mata karena pada Porwil sebelumnya mereka mampu meraih medali perunggu dan lolos ke PON 2016 Jawa Barat. Jadi memang persiapan Sumut harus benarbenar matang agar bisa memenuhi target,” ucap Fityan. Lebih lanjut Fityan mengatakan, tahun ini belum ada kepastian berapa tim yang lolos ke PON melalui Porwil. Makanya Sumut targetnya harus juara agar langsung memastikan
SEKUM Asprov PSSI Sumut, Ir Fityan Hamdy (kanan) dan Kabid Binpres KONI Sumut Mesnan MKes usai menghadiri drawing sepakbola Porwil Sumatera di Bengkulu. tiket PON, walau kalau berdasar Porwil Sumatera sebelumnya, tiga tim terbaik berhak tampil di PON. “Nantinya tim juara Grup A dan B akan bertemu untuk menentukan juara. Sedangkan tim runner-up bertemu runner-up untuk perebutan medali perunggu. Harapan kita memang Sumatera diwakili tiga tim, tapi kita tidak mau berjudi,
makanya harus juara agar otomatis meraih tiket PON,” ucap Fityan. Seperti diketahui, pada Porwil Sumatera 2015 di Bangka Belitung, Sumut meraih tiket PON setelah menyabet medali perak usai di final kalah dari Sumatera Selatan. Tuan rumah Bangka Belitung turut melaju ke PON setelah meraih medali perunggu. (m42/C)
Waspada/ist
KADISDIK Sergai Drs Joni Walker Manik MM dan Kadisporaparbud Sergai (tengah) pose bersama tim GSI Sumut usai mengalahkan Sulawesi Tenggara 2-1. Rabu (9/10), Sumut bermain imbang1-1denganRiaudanpada laga kedua Kamis (10/10), Sumut meraih kemenangan atas Sulawesi Barat dengan skor 2-1. Dalam laga melawan Sultra, dua gol Sumut dicetak Ali Mukti padamenitkeduadanRendipada
Waspada/Dedi Riono/B
TIM PSDS Deliserdang diabadikan bersama pengurus Asprov PSSI Sumut usai menjuarai Piala Soeratin U17 Sumut 2019 di Stadion Mini USU, Minggu (13/10) sore. ga akhirnya mampu meraih gelar juara. “Setelah ini kami akan kembali berbenah dan tidak tertutup kemungkinan ada penambahan pemain, karena persaingan di tingkat Nasional pasti akan jauh lebih ketat. Kita tentu ingin kembali meraih hasil terbaik di tingkat Nasional,” ujar Syahrial. Syahrial juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung tim. “Khususnya kepada para mantan pemain PSDS. Terima kasih atas dukungannya selama ini,” ucap Syahrial yang juga mantan pemain Traktor Kuning. Pelatih PSSA, Abdul Rahman Marasabessy, mengaku seluruh pemainnya sudah ber-
babak kedua. Sultra memperkecil kekalahan lewat satu gol menjelang laga berakhir. Sumut selanjutnya menghadapi Kalimantan Utara, Senin (14/10) sore ini. “Kita merasa bersyukur dan bangga karena dua gol saat berhadapan dengan Sulawesi Teng-
gara disumbangkan Ali Mukti dan Rendi Setiawan yang merupakan dua dari tiga pemain asal Sergai yang memperkuat tim GSI Sumut. Begitu juga Pelatih Ridon merupakan guru SMPN di Kabupaten Sergai,” tambah Joni Walker Manik. (c03/B)
MEDAN (Waspada): Impian untuk bisa menonton langsung balapan MoroGP bagi para penggemar ajang balapan ini telah menjadi kenyataan bagi 20 pemenang undian digelar PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM). Para pemenangnya akan dibawa menonton langsung seri MotoGP di Sirkuit Twin Ring Motegi Jepang, Minggu (20/10). Salah seorang pemenang juga mengaku tidak menyangka menang dan bisa berangkat serta melihat langsung kejuaraan balap motor kelas atas ini. Ahmad Swadiri Surbakti, warga Silulu, Kec Gunung Mamela, Kab Simalungun mengaku terkejut dan bangga bakal melihat langsung MotoGP yang selama ini disaksikan di layar kaca. “Siapa yang sangka, bisa menang nonton gratis dan semua akomodasi ditanggung panitia. Terkejut, sekaligus sangat bangga,” kata pria yang berprofesi wiraswasta pada acara seremo-
Waspada/Ist
AHMAD Surbakti (tengah) mendapat hadiah nonton langsung MotoGP Jepang. nial penyerahan tiket dan akomodasi di Alfa Scorpii Pematangsiantar, Minggu (13/10). Keterkejutan pria 38 tahun ini disebabkan pembelian dan pergantian oliYamalube di dealer Alfa Scorpii Pematangsiantar beberapa waktu lalu berbuah nonton bareng Moto GP. “Seperti mimpi saja, beberapa waktu lalu saya membeli dan pergantian oli Yamalube, tiba-tiba ditelpon kalau saya
bangan DestinasiWisata Regional I, Drs Reza Fahlevi AP MSi, memberikan apresiasi kepada Pemko Langsa yang selalu menyelenggarakan event-event besar seperi LAB, Aceh Forest, Trail Adventure, dan kegiatan lainnya. “LAB ini merupakan event akbar di Aceh dengan peserta 1.300 goweser dari Aceh dan luar daerah,” katanya. Ketua Panitia, Lettu CPM Asep Saeful Bahri SH, menyebutkan 1.300 peserta LAB 5 2019 berasal dari 150 komunitas dari Aceh dan Sumatera. Rute yang dilalui meliputi stars dari Lapangan Merdeka, melawati
Waspada/Dedek Juliadi/B
ASISTEN Deputi Pengembangan Destinasi Wisata Regional I, Drs Reza Fahlevi AP MSi, melepas ribuan goweser LAB 5 2019 di Lapangan Merdeka Langsa, Minggu (13/10) pagi.
ditentukan melalui adu penalti. “PSDS dan PSSA sama baiknya,” ujar Prof Fidel. Sebagai tim juara dan akan mewakili Sumut di tingkat Nasional, Prof Fidel berharap PSDS kembali mempersiapkan tim agar nantinya mampu meraih hasil maksimal di tingkat Nasional. Apalagi persaingan di tingkat Nasional dipastikan akan lebih ketat. “Kami Asprov PSSI Sumut berharap PSDS nantinya mampu menjaga marwah dan nama baik Sumut di tingkat Nasional. Tahun lalu PSSA mampu menjadi juara Piala Soeratin U15 Nasional, saya harapkan PSDS tahun ini juara Soeratin U17 Nasional,” ucap Fidel. (m42/C)
Kodim 0104/Atim, PTPN I Aceh, hutan lindung, Villa Indah, dan finish di Caffe Royal. Untuk hasil pertandingan Race Event kelas woman open, juara 1 Noviana (Batik Air Racing Team), kelas man open dijuarai Ahmad Loborsky (Angkasa Medan CYLO). Kelas Man
SERGAI (Waspada): Oil Palm Marathon 2019 yang memperlombakan empat katagori,
master A dimenangkan Atep Muhana (Jpm-T Racer), kelas man master B diraih Irwansyah (Obrak Abrik), juara man junior Syadal Alwi (Ampibi), juara woman junior Mira Aprilia Windana (ISSI Sabang), juara man youth Ahmad Fareza (ISSI Medan). (m43/C)
Langsa Siap Gelar Laga PSMS LANGSA (Waspada): PSBL Langsa sudah siap menjadi tuan rumah pertandingan Liga 2 Indonesia 2019 antara PSMS Medan dan Persiraja Banda Aceh di Stadion Langsa. “Kita sangat siap menggelar laga antara PSMS Medan dan Persiraja yang akan dilaksanakan pada Kamis (17/10). Kami siap berkerjasama PSMS selaku tim tuan rumah,” ujar Sekretaris PSBL Langsa, H Hasan Basri SH MH, Minggu (13/10). Awalnya, laga PSMS vs Persiraja akan digelar di Stadion H Baharoeddin Sireger Lubukpakam. “Jadi secara administrasi kita sudah menerima surat dari PSMS pada 12 Oktober, selanjutnya kami akan berkoordinasi dengaan Polres Langsa untuk mengurus izinnya,” jelasnya. Dalam surat itu, PSBL diminta oleh pihak PSMS dalam bentuk kepanitianbersamademisuksesnyapertandimgantersebut.Keputusan pertandingan digelar pada Kamis (17/10) di Stadion Langsa ini merupakan kesepakatan bersama antara PSMS dan Persiraja. “Dalam waktu dekat ini kita akan bentuk panitia bersama untuk mengurus izin pertandingan ke Polres Langsa. Semoga ini menjadi tontonan menarik bagi masyarakat Langsa dan sekitarnya,” ucap Hasan Basri. (cmw/B)
mendapat hadiah nonton langsung MotoGP. Saya berterimakasih kepada Yamaha yang peduli dengan konsumen,” ucap Ahmad yang menjagokan Maverick Vinales di seri Motegi. Pimpinan PT Alfa Scorpii Pematangsiantar, Fandy di selasela kegiatan itu mengatakan, ada 20 orang konsumen yang beruntung untuk pergi nonton langsung ke Sirkuit Twin Ring Motegi Jepang. Dua orang dian-
taranya berasal dari Sumatera Utara, yaitu Fajri Andi Arsyani dari Binjai yang melakukan pembelian dan pergantian oli Yamalube di dealer Alfa Scorpii Binjai dan Ahmad Surbakti dari Simalungun yang melakukan pembelian dan pergantian oli di dealer Alfa Scorpii Siantar. Selain nonton bareng Moto GP konsumen juga akan diajak mengexplore keindahan negeri sakura tersebut selama beberapa hari dengan rencana perjalanan yang sudah diatur dan disediakan oleh Yamaha secara gratis. Konsumen hanya perlu menyediakan passport dan waktu untuk menikmati perjalanan ini. Selain ke Jepang, Yamaha akan mengajak 30 orang lagi ikutan nonton bareng di Sirkuit International Sepang dan mengexplore keindahan negeri jiran Malaysia selama beberapa hari, sehingga lebih banyak konsumen yang berkesempatan untuk memenangkan trip ini. (m47/B)
Sukses Oil Palm Marathon 2019 yakni full marathon, half marathon, 10 K dan 5 K berlangsung sukses dengan diikuti 2.287 pe-
Ribuan Goweser Banjiri LAB 5 LANGSA (Waspada): Ribuan goweser membanjiri acara Langsa Adventure Bike (LAB) 5 tahun 2019 dalam memeriahkan HUT ke-18 Kota Langsa dan HUT ke-74 TNI yang dipusatkan di Lapangan Merdeka Langsa, Minggu (13/10) pagi. Wali Kota Langsa, Usman Abdullah SE, mengatakan LAB merupakan kegiatan untuk mendorong Kota Langsa sebagai kota destinasi wisata.“Terima kasih atas kehadiran goweser mengikuti kegiatan ini, sekaligus untuk bersilaturahim,” ujar wali kota. Asisten Deputi Pengem-
juang maksimal. “Anak-anak sudah maksimal, peluang kita ada tapi belum bisa cetak gol. Hari ini kamibelum rezeki jadi juara,” ucap Abdul Rahman didampingi Manajer Tim Azwar Mahmud. Piala Soeratin U17 PSSI Sumut 2019 ditutup Ketua Umum Asprov PSSI Sumut, Kodrat Shah, diwakili Exco Prof Fidel Ganis Siregar. Hadir Exco SepakbolaWanita Sri Radrita Lubis, Sekum Ir Fityan Hamdy, Wasekum Muhammad, dan unsur pengurus lainnya. Prof Fidel dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada PSDS tampil juara. Dia menilai laga final cukup berimbang, karena pemenangnya harus
Ahmad Surbakti Menang Nonton MotoGP Jepang Waspada/ist
Sumut Belum Terkalahkan Di GSI Nasional JAKARTA (Waspada): Tim Sepakbola Pelajar Sumut kembali meraih kemenangan atas Sulawesi Tenggara (Sultra) 2-1 dalam laga penyisihan Grup G Gala Siswa Indonesia (GSI) Nasional tahun 2019 di Stadion Cenderawasih Jakarta Barat, Sabtu (12/10). “Kemenangan ini membuat Sumut belum terkalahkan dalam tiga pertandingan,” ujar Kadisdik Sergai Drs Joni Walker Manik MM didampinggi Kadisporaparbud Sergai Sudarno SSos yang mendampingi tim di Jakarta, Minggu (13/10). Menurut JoniWalker Manik, sebelumnya pada laga perdana,
Kuning Muda akan menghadapi tim-tim wakil provinsi lainnya. Babak Nasional kemungkinan akan bergulir pada November mendatang. Adu penalti terpaksa dilakukan setelah kedua tim bermain imbang 0-0 dalam laga waktu normal 2x40 menit dan babak tambahan waktu 2x15 menit. Padahal kedua tim kemarin bermain terbuka dengan saling jual beli serangan dan banyak menciptkan peluang emas. Pada adu penalti, empat penendang PSDS berhasil menyelesaikan tugasnya dengan baik, yakni PutraWulan Dara, Hamza Depa, Rahmad Qodri Lubis, dan Farhan Nauli Naingolan. Sedangkan dua penendang PSSA, yaitu Tommy Hary Syahputra dan Farhan Husaini gagal menjalankan tugasnya. Tiga penendang Asahan yang sebelumnya sukses membobol gawang PSDS adalah Ananda Rizky, Dimas Sumantri, dan Riki Pradana. Sukses PSDS disambut gembira Manajer Tim Drs Iwan Januar Salewa dan Pelatih Syahrial Efendi. Keduanya mengucap syukur dan berterimakasih kepada seluruh pemain yang sudah berjuang maksimal hing-
Waspada/Edi Sahputra/B
BUPATI Sergai H Soekirman danWabup H DarmaWijaya bersama seorang peserta Oil Palm Marathon 2019 dari manca negara, Minggu (13/10).
serta di areal PT Socfindo Kebun Bangun Bandar, Dolok Masihul, Sergai, Minggu (13/10). Bupati Sergai Ir H Soekirman bersama Wakil Bupati H Darma Wijaya dalam sambutannya mengapresiasi perhelatan akbar ini. Menurut bupati, Sergai juga turut andil dalam mempromosikan produk kelapa sawit hingga ke kancah internasional pada saat kunjungan kerja ke Zanzibar Tanzania dan di Korea Selatan beberapa waktu yang lalu. “Sergai masuk dalam salah satu catatan internasional marathon, oleh karenanya, semakin banyak event internasional maka Sergai akan dikenal sampai ke mancanegara. Untuk
itu, mari kita jadikan Indonesia sebagai tujuan turis mancanegara,” ujar Soekirman. Ketua Panitia Oil Palm Marathon 2019, Kacuk Sumarto, melaporkan even ini bertujuan mengenalkan produk-produk yang dihasilkan dari kelapa sawit sehingga masyarakat mengetahui manfaat kelapa sawit sekaligus melakukan kampanye positif tentang kelapa sawit. “Acara ini baru pertama kali dilaksanakan untuk seluruh dunia, dimana ada 13 negara asing dan peserta yang mengikuti untuk semua kategori yang diperlombakan pada Oil Palm Marathon 2019 ini,” ujar Kacuk Sumarto. (c03/B)
Pengurus OCA Aceh Dikukuhkan BANDA ACEH (Waspada): Aceh menjadi pionir terbentuknya pengurus olahraga elektronik Online Catur Arena (OCA) di Indonesia. Kepengurusan OCA Aceh masa bakti 20192021 dilantik Roa Coffee, Banda Aceh, Sabtu (12/10) malam. Pengukuhan kepengurusan OCA Aceh dilakukan langsung Ketua Umum OCA Aceh, T Cut DonnyVan. Prosesi pengukuhan disaksikan langsung puluhan penggemar dan atlet e-sport online catur arena dari Banda Aceh, Aceh Besar, Pidie, Lhok-
seumawe dan Langsa yang sekaligus mengikuti turnamen online catur arena usai pelantikan pengurus OCA Aceh. Kepengurusan OCA Aceh masa bakti 2019-2021 yang dikukuhkan terdiri atas Ketua Umum T Cut Donny Van, Ketua Harian Sudirman Mansyur WNM PNM,Wakil Ketua Ervanda, Sekum Dian Maulana SIP WNP, Bendahara Reyzi Maulizar, Bidang Organisasi dan Lintas Antar Lembaga Zulmahdi, Fernan Bidang Pembinaan Muham-
mad Dhiyaudhin, Muhammad Raja Ilham, Bidang Pertandingan dan Perwasitan Muhammad Ikram, Dina Firmadiana, Bidang Media dan Promosi Jalimin Kepengurusan OCA Aceh memiliki Pembina yaitu M Nasir Syamaun SIP MPA yang juga Sekum KONI Aceh, Ismawardi, Aulia Afrizal (Anggota DPRK Banda Aceh) dan Ir Azhar Arif (Owner PT Aceh Monitor Media), Munadi (Sekretaris KNPI Banda Aceh). Ketua Umum OCA Aceh,
T Cut Donny Van didampingi Ketua Harian Sudirman Mansyur mengatakan dibentuk dan dikukuhkannya kepengurusan OCA Aceh karena melihat kian berkembang dan meningkatnya penggemar dan peminat esport khusus online catur arena. “Pembentukkan kepengurusan OCA yang mandiri dan independent ini turut mendukung road to industrial revolution 4.0 yang telah dicanangkan pemerintah,” katanya. (b04/C)
A8
WASPADA Senin 14 Oktober 2019
Klasemen Sementara Kualifikasi Euro 2020 Grup A Inggris 5 4 0 1 Rep Ceko 6 4 0 2 Kosovo 5 2 2 1 Montenegro 6 0 3 3 Bulgaria 5 0 3 3 Grup C Belanda 5 4 0 1 Jerman 5 4 0 1 Irl Utara 6 4 0 2 Belarusia 6 1 1 4 Estonia 6 0 1 5 Grup E Kroasia 6 4 1 1 Slovakia 6 3 1 2 Hongaria 6 3 0 3 Wales 5 2 1 2 Azerbaijan 5 0 1 4 Grup G Polandia 7 5 1 1 Austria 7 4 1 2 Macedonia-U 7 3 2 2 Slovenia 7 3 2 2 Israel 7 2 2 3 Latvia 7 0 0 7 Grup I Belgia* 7 7 0 0 Rusia 7 6 0 1 Syprus 7 3 1 3 Kazakhstan 7 2 1 4 Skotlandia 7 2 0 5 San Marino 7 0 0 7 *Lolos Putaran Final
20-5 12 11-9 12 10-10 8 3-13 3 5-11 3 17-6 17-6 8-7 3-10 2-18
12 12 12 4 1
13-5 10-8 7-9 5-5 5-13
13 10 9 7 1
11-2 16 16-7 13 10-9 11 13-7 11 12-14 8 1-24 0 28-1 22-4 13-7 9-11 5-17 0-37
21 18 10 7 6 0
Grup B Ukraina 6 Portugal 5 Serbia 5 Luksemburg 6 Lithuania 6 Grup D Irlandia 6 Denmark 6 Swiss 5 Georgia 6 Gibraltar 5 Grup F Spanyol 7 Swedia 7 Rumania 7 Norwegia 7 Malta 7 Kep Faroe 7 Grup H Turki 7 Prancis 7 Islandia 7 Albania 7 Andorra 7 Moldova 7 Grup J Italia* 7 Finlandia 7 Armenia 7 Bosnia 7 Yunani 7 Liechtenstein7
5 3 2 1 0
1 2 1 1 1
0 0 2 4 5
13-1 16 13-4 11 10-12 7 5-11 4 4-17 1
3 3 2 1 0
3 3 2 2 0
0 0 1 3 5
6-2 16-5 10-5 4-8 0-16
12 12 8 5 0
6 4 4 2 1 0
1 2 1 4 0 0
0 1 2 1 6 7
18-4 17-8 16-7 12-9 2-17 3-23
19 14 13 10 3 0
6 6 4 3 1 1
0 0 0 0 0 0
1 1 3 4 6 6
15-2 18 20-4 18 10-10 12 10-10 9 1-14 3 2-18 3
7 4 3 3 1 0
0 0 1 1 2 2
0 3 3 3 4 5
20-3 21 9-8 12 13-12 10 16-12 10 7-12 5 2-20 2
Azzurri Nikmati Aksi Terbaik ROMA (Waspada): Allenatore Roberto Mancini mengklaim, Timnas Italia menikmati aksi terbaiknya sepanjang gelaran Kualifikasi Euro 2020 hingga lolos cepat menyusuli jejak sukses Belgia. Tiket lolos itu diraih Gli Azzurri di Stadion Olimpico Roma, Sabtu (Minggu WIB), seusai memukul Yunani 2-0 pada matchday 7 Grup J. “Kami senang karena aksi terbaik tim ini. Sekarang waktunya bagi para penggemar untuk menikmatinya,” klaim Mancini melalui Football Italia, Minggu (13/10). “Saya sangat bangga dengan kepastian lolos lebih awal ini. Jangan lupa di mana kami berada 15 bulan yang lalu,” tambah mantan manajer Manchester City dan Inter Milan tersebut. Kemenangan Italia dihasilkan berkat eksekusi penalti gelandang menit 63 Jorginho dan gol pemain pengganti Federico Bernardeschi menit 78. Ini kemenangan kedelapan beruntun Azzurri, sehingga
Mancini berpeluang menyamai rekor sepanjang masa Vittorio Pozzo yang dibukukan pada 1938-1939. “Pozzo adalah legenda karena dia memenangkan dua Piala Dunia, bukan karena menang sembilan kali secara beruntun,” dalih Mancini. “Kami masih harus bekerja keras, sebab kami masih jauh dari status tim terbaik Eropa. Tetapi kami berada di jalur yang tepat,” ujarnya lagi. Negeri Pizza mantap memuncaki klasemen Grup J dengan perolehan 21 poin dari tujuh pertandingan, unggul
sembilan poin dari Finlandia di posisi kedua. Azzurri selanjutnya tandang ke Liechtenstein pada matchday 8, Rabu (16/10) dinihari mulai pkl 0145 WIB. “Kami menuju Euro dengan sangat luar biasa dan kami akan siap untuk musim panas mendatang. Kami tentu saja berada di jalur tepat,” tegas Bernardeschi. Dalam laga kontra Negeri Dewa itu, bek sentral Leonardo Bonucci resmi melampaui rekor tampil legenda Alessandro Del Piero. Kapten Bonucci mengukir rekor 92 penampilan bagi Azzurri. Bek Juventus berusia 32 tahun itu menyalip jumlah caps Del Piero di posisi sepuluh besar sebagai pemain Italia dengan penampilan terbanyak sepanjang masa. (m15/fi/uefa)
GELANDANG Jorginho merayakan golnya ke gawang Yunani dengan kapten Leonardo Bunucci (kiri) dan playmaker Marco Veratti di Stadion Olimpico, Roma. -FOX Sports-
10 Tercepat GP Jepang, Minggu (13/10) Valtteri Bottas Sebastian Vettel Lewis Hamilton Alexander Albon Carlos Sainz Charles Leclerc Daniel Ricciardo Pierre Gasly Sergio Perez Nico Hulkenberg
Mercedes Ferrari Mercedes Red Bull McLaren Ferrari Renault Toro Rosso Racing Point Renault
1:21:46,755 +13,343 detik +13,858 detik +59,537 detik +69,101 detik +1 lap +1 lap +1 lap +1 lap +1 lap
DUET Pebalap Mercedes, Valtteri Bottas dan Lewis Hamilton, foto bersama personel Tim Mercedes usai balapan mobil Formula One di Sirkuit Suzuka, Jepang, Minggu (13/10). -Reuters -
Ramos Nomor Duakan Rekor
Gelar Mercedes Buat Mendiang Niki Lauda SUZUKA, Jepang (Waspada): CEO Toto Wolff mendedikasikan gelar juara konstruktor yang diraih Tim Mercedes buat mendiang Niki Lauda yang menjadi kepala non-eksekutif tim. “Kami ingin mendedikasikan ini buat Niki, karena dia telah menjadi bagian penting dari awal perjalanan kami,” ucap Wolff di Sirkuit Suzuka, Jepang, Minggu (13/10). “Kehadirannya selalu sangat berharga di antara dukungan dan tekanan yang ada. Dia adalah orang yang sangat spesial,” katanya menambahkan. Mercedes menjadi tim pertama yang meraih gelar ganda enam kali secara beruntun,
setelahValtteri Bottas menjuarai Grand Prix Jepang di Sirkuit Suzuka, Minggu (13/10). Juga dipastikan hanya pebalap asal Finlandia itu dan rekan satu timnya, Lewis Hamilton, yang masih berpeluang memperebutkan gelar juara dunia pebalap musim ini. “Niki pasti akan mengucapkan selamat untuk kemenangan keenam kami dan mengatakan kalian punya masalah lagi tahun depan,” jelas Wollf. Juara dunia tiga kali Lauda, meninggal pada Mei lalu di usia 70 tahun setelah sebelumya menjalani transplantasi paruparu. “Ketika kami memulai per-
jalanan ini enam atau tujuh tahun lalu, kami ingin memenangi balapan sesering mungkin. Enam tahun kemudian ini menjadi kemenangan keenam secara beruntun,” klaim Wolff. Hamilton yang finis ketiga di Suzuka dan kini mengoleksi nilai 338, masih memimpin klasemen pebalap dengan keunggulan 64 poin dari Bottas. Charles Leclerc di peringkat tiga dengan 223 poin. Dengan empat balapan tersisa dan 104 poin yang tersedia, pebalap asal Monako itu jelas tak mungkin mengejar perolehan poin Hamilton. Hamilton bahkan memiliki peluang untuk mengunci gelar
juara dunia 2019 di Meksiko dua pekan mendatang. Dia melengkapi podium bagi tim Silver Arrow dengan finis peringkat tiga setelah SebastianVettel dari tim Ferrari sebagai runner-up. Mercedes mengemas 612 poin dan tak terkejar oleh Ferrari yang berada di peringkat dua konstruktor dengan 435 poin. Dengan hasil itu dominasi Mercedes sebagai juara dunia konstruktor belum terpatahkan dalam enam tahun terakhir sejak era mesin V6 turbo hybrid diperkenalkan pada 2014. Rekor itu menyamai raihan Ferrari yang juga dominan sebagai konstruktor dari 1999-2004 di era legenda Michael Schumacher. (m15/sky)
Pecatur Sumut Juara Gala Catur Emas 2019 MEDAN (Waspada): Pecatur asal Sumatera Utara, Master Nasional (MN) Sukarnedi menjuarai Gala Catur Emas (GCE) II tahun 2019 di Garuda Plaza Hotel Medan, Minggu (13/10). Sukarnedi yang juga atlet Sumut yang akan bertarung di Porwil Sumatera di Bengkulu pada awal November ini, tampil juara setelah mengumpulkan total 8 poin dalam pertandingan Grand Final yang berlangsung sejak 9 Oktober itu. Dia mengungguli Master Internasional (MI) Dede Lioe asal DKI yang menempati posisi runner-up dengan poin 7,5. Posisi ketiga diduduki MN Sarmadoli Siringoringo asal Aceh dengan membukukan poin 7. Turnamen Gala Catur Emas (GCE) 2019 Road to Master ini diikuti 72 pecatur lokal, nasional hingga internasionalý. Sebelum digelar Grand Final, turnamen tahunan yang dipersembahkan Galan Kretek ini telah lebih menggelar babak penyisihan di 5 kota, yakni Lubukpakam, Pematangsiantar, Rantauprapat, Sibolga, dan Kabanjahe untuk mencari masing-masing 9 finalis setiap kota. Hadiah uang diberikan kepada peserta ranking I sampai 25. Kepada Sukarnedi sebagai juara 1, GCE memberikan ha-
Waspada/Dedi Riono/B
JUARA GCE II 2019 pose bersama Brand Manager Galan Kretek Jaya Gantama, Ketua Percasi Sumut Parlindungan Purba, Pengurus Percasi Pusat Agus Subandrijo, dan wasit Agus Siallagan. diah berupa uang tunai Rp10 juta, juara II Dede Lioe menerima uang tunai Rp6 juta dan juara III Sarmadoli mendapatkan hadiah uang tunai Rp 4 juta. Demikian juga hadiah uang dalam jumlah bervariasi diberikan kepada pecatur yang menduduki ranking 4 hingga 25. Kompetisi GCE ini digelar bekerjasama Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Sumut. Penentuan juara dalam turnamen ini didasarkan pada poin tertinggi/match point. Jika sama ditentukan melalui Direct Encounter, BH, jika masih sama ditentukan Sonneborn Berger (SB) dan jika masih sama juga
ditentukan Progressive Score (PS). Grand Final GCE 2019 dihadiri Brand Manager Galan Kretek, Jaya Gantama, Ketua Percasi Sumut Parlindungan Purba, mewakili Pengurus Pusat Percasi Agus Subandrijo SE MM FA, dan Inspektur Pertandingan Dirwan Sinuraya SH MN IA. Jaya Gantama mengucapkan selamat kepada peserta GCE 2019 yang berhasil menjadi juara. Ia mengharapkan even ini menjadi wahana bagi pecatur mendapat gelar Master. “Kita lihat banyak even catur tetapi belum tentu di event tersebut bisa mendapat gelar Master,”
ujarnya. Untuk itu ia berharap para peserta final GCE setelah ini menginformasikan kepada lingkungannya bahwa ada GCE yang bisa menjadi jalan untuk menjadi Master sehingga dari tahun ke tahun GCE akan lebih sukses. Ketua Percasi Sumut, Parlindungan Purba mengungkapkan apresiasi terhadap Galan Keretek dengan menggelar GCE 2019. “GCE merupakan partisipasi dan bentuk konkrit dunia usaha kepada dunia olahraga, yakni catur dan kita memberikan apresiasi,” tuturnya. (m42/B)
TN
M A D R I D ( Wa s p a d a ) : Kapten Sergio Ramos (foto) memecahkan rekor pemain yang paling sering membela Timnas Spanyol saat bermain 1-1 melawan tuan rumah Norwegia pada matchday 7 Grup F Kualifikasi Euro 2020. Tampilnya Ramos dalam starting line-up El Matador di Oslo, Sabtu (Minggu WIB), membuat bek andalan klub
Real Madrid itu mencatatkan 168 caps membela timnas. Dia pun melampaui rekor penampilan kiper legendaris Iker Casillas. Namun Ramos menegaskan, rekor pribadi hanya nomor dua dan baginya yang paling penting adalah sukses tim. “Semua yang pribadi itu nomor dua. Saya dengan gembira akan menukar caps 168 ini dengan kemenangan,” tegas Ramos, seperti dilansir Football Espana, Minggu (13/10). “Tetapi tidak bisa demikian. Bagaimanapun juga, rekor ini sebuah hadiah luar biasa setelah bertahun-tahun dan ini menjadi sumber kebanggaan yang hebat,” tambahnya. Bek berumur 33 tahun ini melakoni debutnya bersama timnas 14 tahun silam melawan China dalam pertandingan persahabatan yang berakhir 3-0 untuk Spanyol. “Saya selalu emosional setiap memakai jersey ini. Itu tidak akan berubah dan saya ha-
Diakui, awalnya keikutsertaan pada putaran 3 dan 4 Kejurnas Sprint Rally di Muara Bungo ini sebagai ajang ujicoba persiapan menghadapi Kejurnas 2019 putaran 3 di Parapat, Sumut pada 23-24 November. “Namun melihat dukungan pihak sponsor, kami lantas mengubah target dengan bertekad tampil maksimal guna memberikan hasil terbaik,” ucap Eddy WS, Minggu (13/10). Keduanya tetap setia mengandalkan pacuan selama ini yakni Suzuki SX4, di mana Eddy WS akan berpasangan dengan Ferry Ceper. Sedangkan Adil masih mengupayakan co-driver asal Muara Bungo (Jambi). Pilihan ini diambil sebagai bagian dari upaya untuk membantu sosialisasi dan mendorong
minat masyarakat daerah setempat terhadap olahraga rally. “Melihat jerih payah pemerintah daerah bekerjasama pengusaha setempat membangun Sirkuit Swarnadwipa Nusantara, sebaiknya didukung dengan tampilnya “local hero”. Sembari berharap sirkuit dapat tetap dipertahankan dan kejuaraan berkesinambungan,” sebut Adil. Demi mendapat hasil maksimal, selain memastikan kondisi mesin pada puncaknya dan penyegaran di sektor suspensi, Eddy dan Adil juga telah meminta Direktur Teknik tim Utama Wijaya untuk mengganti as roda penggerak berkemampuan tinggi yang dipesan dari Thailand. “Persiapan dan semua pen-
capaian kami di arena reli tak lepas dari dukungan Ir Timin Bingei PS sebagai pemilik PT Trans Sumatera Agung (dealer Suzuki di Sumut) dan PT Sari Incofood produsen Indofood,” bebernya. PT IKD (Swallow) telah menyediakan ban khusus rally terbaru Delium Pro Rally 107 type RG4 yang memakai bahan karet (kompon) lebih lunak (soft) sehingga memberi efek cengkeram lebih baik pada lintasan. Dikatakan Adil, produsen ban ini juga memberi dukungan yang sama pada pereli Sumut lain, pasangan Zulfandi Harahap (Julian)/Nadia Sasmita dari bILAZZ Delium Speedline Oil Rally Team. Julian/Nadia berlomba di kelas F1 (gerak roda depan s/d 1.500cc). (m47/B)
Kualifikasi Euro 2020 Sabtu (Minggu WIB) Georgia v Irlandia Bosnia v Finlandia Denmark v Swiss Kep Faroe v Rumania Italia v Yunani Liechtenstein v Armenia Malta v Swedia Norwegia v Spanyol
0-0 4-1 1-0 0-3 2-0 1-1 0-4 1-1
ma injury time, Norwegia memperoleh hadiah tendangan penalti setelah bek Omar Elabdelloui bertabrakan dengan kiper Kepa Arrizabalaga dalam perebutan bola udara. Kesempatan itu dimanfaatkan dengan baik oleh Joshua King untuk menjebol gawang Kepa sekaligus memaksakan kedudukan akhir 1-1. Norwegia selanjutnya bertandang ke Rumania di Stadion Nasional, Bucharest, Rabu (16/ 10) dinihari WIB. Saat bersamaan El Matador menjajal tuan rumah Swedia di Stockholm. (m15/fe)
Inggris Berubah Kontra Bulgaria SOFIA (Waspada): Manajer Gareth Southgate (foto), membuka kemungkinan untuk kembali menerapkan formasi tiga pemain di lini pertahanan yang biasa digunakan saat Piala Dunia 2018 di Rusia. Pertimbangan itu muncul setelah St George Cross kalah 1-2 dari Republik Ceko pada laga Kualifikasi Euro 2020 Grup A, Jumat lalu. Akibatnya Inggris gagal memastikan lolos cepat ke putaran final tahun depan. “Saya pikir (formasi) itu sesuatu yang sudah kami pertimbangkan dan saya rasa kami tidak boleh menghiraukannya,” jelas Southgate, seperti dikutip dari Goal, Minggu (13/10). “Saya kira kami berada dalam situasi sulit terkait pemain yang pernah bermain di level internasional dengan memakai formasi itu dan mereka yang bermain reguler dengan klubnya masing-masing,” tambahnya. Saat menghadapi Ceko di Praha, bek sentral Michael Keane terlihat kesulitan di belakang duet Declan Rice dan Jordan Henderson yang menggalang lini tengah. Karenanya kontra Bulgaria di Sofia, Selasa (15/10) dinihari
Laga Lanjutan Kualifikasi Euro 2020 Senin, 14 Oktober Bulgaria v Inggris Prancis v Turki Islandia v Andorra Kosovo v Montenegro Lithuania v Serbia Moldova v Albania Ukraina v Portugal *GMT + 7 Jam = WIB
GMT 1845 1845 1845 1845 1845 1845 1845
WIB, Southgate bisa saja berubah dengan menerapkan formasi seperti saat Inggris mencapai semifinal Rusia 2018. Waktu itu Harry Maguire, John Stones dan Kyle Walker membentuk formasi tiga bek tengah. “Saya tidak yakin jelang pertandingan Senin nanti, apakah itu hal yang tepat untuk dilakukan. Tetapi kami menyadari itu dan tengah menilainya,” jelas Southgate. Inggris masih memuncaki klasemen Grup A dengan koleksi 12 poin, unggul selisih gol dan masih menyimpan satu laga lebih banyak dari Ceko. Mereka kembali akan menghadapi laga sulit di Bulgaria yang menjadi juru kunci klasemen. “Setiap laga tandang di Eropa itu sulit. Mereka didukung
Pereli Eddy, Adil Siap Beraksi Di Kejurnas MEDAN (Waspada): Pereli andalan Sumut, Eddy WS bersama Syariful Adil siap kembali meramaikan Kejurnas Sprint Rally 2019 Putaran 3 dan 4 di Muara Bungo, Jambi 19-20 Oktober dan 26-27 Oktober 2019. Tampil di Jambi menjadi aksi terbaru duet tim Indocare TSA Delium ini, usai absen pada Kejurnas Sprint Rally 2019 Seri 1 dan 2 di Serang, Banten dan Meikarta, Jabar, September lalu. Eddy WS mengungkapkan menghadapi Kejurnas kali ini mereka telah melakukan persiapan khusus pada kendaraan Suzuki SX4 yang jadi andalan. Keduanya pun turun di kelas neraka F3 (gerak roda depan s/d 2.000cc modifikasi) menghadapi pesaing yang memacu mobil berkapasitas lebih besar.
rap bisa terus melakukan ini selama bertahun-tahun,” tekad mantan bek Sevilla tersebut. Dia bagian dari skuat Spanyol yang menjuarai Piala Dunia 2010 serta Piala Eropa 2008 dan Euro 2012. Dia mengambil alih ban kapten timnas pada 2016, setelah pertandingan terakhir Casillas. Ramos kini berselisih delapan caps dari rekor pemain paling sering membela timnas di Eropa yang dipegang kiper Italia Gianluigi Buffon (176). Juga minus 16 caps di bawah pemain Mesir Ahmed Hassan yang menjadi pemegang rekor dunia dengan 184 penampilan. Dalam laga di Stadion Ullevaal, Oslo, Spanyol sempat unggul lewat gol gelandang Saul Niguez menit 47. Tembakan melengkung Saul dari tepian kotak penalti memperdaya kiper Rune Jarstein. Keunggulan tim tamu bertahan cukup lama bahkan hingga menjelang bubaran. Namun pada menit perta-
Waspada/Armansyah Th/B
PERELI andalan Sumut, Eddy WS, bersama Syariful Adil saat naik podium Kejuaraan Asia Pasifik (APRC) 2019 di Sumut. Ralat Pengumuman Lelang Menunjuk Pengumuman Lelang II (Kedua) Eksekusi Hak Tanggungan tanggal 03 Oktober 2019 yang terbit melalui harian Waspada, dengan ini kami ralat sebagai berikut: ...sesuai dengan SHM No. 222 tgl 12 Desember 2000 atas nama NG CIN SUN seharusnya ...sesuai dengan SHM No. 222 tgl 12 Desember 2000 atas nama NG CIN SUN/ A HENG, ...sesuai dengan SHM No. 223 tgl 12 Desember 2000 atas nama NG CIN SUN seharusnya ...sesuai dengan SHM No. 223 tgl 12 Desember 2000 atas nama NG CIN SUN/ A HENG, ...sesuai dengan SHM No. 224 tgl 12 Desember 2000 atas nama NG CIN SUN seharusnya ...sesuai dengan SHM No. 224 tgl 12 Desember 2000 atas nama NG CIN SUN/ A HENG, ...sesuai dengan SHM No. 225 tgl 12 Desember 2000 atas nama NG CIN SUN seharusnya ...sesuai dengan SHM No. 225 tgl 12 Desember 2000 atas nama NG CIN SUN/ A HENG, Demikian ralat ini kami sampaikan.
Tebing Tinggi, 14 Oktober 2019
Selasa, 15 Oktober Finlandia v Armenia Kep Faroe v Malta Gibraltar v Georgia Yunani v Bosnia Israel v Latvia Liechtenstein v Italia Rumania v Norwegia Swedia v Spanyol Swiss v Irlandia
GMT 1600 1845 1845 1845 1845 1845 1845 1845 1845
penonton, kadang lapangannya tidak mudah,” kata kapten Inggris Harry Kane. “Tapi itu bukan alasan dan tentu masih ada pekerjaan
Sports Mole
rumah. Kami kehilangan bola terlalu mudah dan kami harus memerhatikannya,” pungkas Kane. (m15/goal)
PENGUMUMAN ULANG LELANG EKSEKUSI HAK TANGGUNGAN Menunjuk Pengumuman Ulang Lelang Eksekusi Hak Tanggungan yang terbit melalui Koran harian Waspada pada tanggal 14 Agustus 2019 dan berdasarkan Pasal 6 Undang – Undang Hak Tanggungan, PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk, Regional Retail Collection & Recovery Region I / Sumatera 1 beralamat di Jalan Imam Bonjol No. 7 Lt V Medan, dengan Perantaraan Kantor KPKNL Padangsidimpuan akan melaksanakan Penjualan dimuka umum (Lelang) Eksekusi Hak Tanggungan melalui Internet dengan penawaran tertutup (closed bidding), terhadap aset-aset jaminan debitur sebagai berikut : 1. Hormat Sitompul - Sebidang tanah seluas 102 m2 berikut bangunan diatasnya, sesuai SHM No. 24 a.n Hormat Sitompul, yang terletak di Desa P.O. Hurlang, Kec. Kolang (dahulu Kec. Sibolga), Kab. Tapanuli Tengah, Prov. Sumatera Utara, Harga Limit Rp. 146.000.000,-; dan Setoran Jaminan Rp. 73.000.000,-; 2. Rahmat Syahril Lubis a. Sebidang tanah seluas 73 m2 berikut bangunan diatasnya, sesuai SHM No. 00454 a.n Rahmat Syahril Lubis, yang terletak di Kel. Sadabuan, Kec. Padangsidimpuan Utara, Kota Padangsidimpuan, Prov. Sumatera Utara, Harga Limit Rp. 446.000.000,- ; dan Setoran Jaminan Rp. 223.000.000,- ; b . Sebidang tanah seluas 200 m 2 berikut bangunan diatasnya, sesuai SHM No. 1320 a.n Elpina Juni Roria, yang terletak di Kel. Pasar Sibuhuan, Kec. Barumun, Kab. Padang Lawas, Prov. Sumatera Utara, Harga Limit Rp. 85.000.000,-; dan Setoran Jaminan Rp. 42.500.000,-; 3. H. Nasrul - Sebidang tanah seluas 15.814 m 2 , sesuai SHM No. 99 a.n Ahmad Wahyudi, yang terletak di Jln ke P. Sidempuan, Desa Aek Horsik, Kec. Badiri, Kab. Tapanuli Tengah, Prov. Sumatera Utara, Harga Limit Rp. 480.000.000,-; dan Setoran Jaminan Rp. 240.000.000,-; Syarat dan Ketentuan Lelang : 1. Cara Penawaran Lelang dilaksanakan dengan penawaran secara tertulis tanpa kehadiran peserta lelang dengan cara penawaran melalui internet dengan aplikasi yang di akses pada alamat domain www.lelang.go.id Tata cara mengikuti lelang dapat dilihat pada menu “Prosedur Lelang” dan “Syarat dan Ketentuan” pada domain tersebut. 2. Pendaftaran Calon peserta lelang mendaftarkan diri dan mengaktifkan akun pada alamat domain di atas dengan merekam dan mengunggah softcopy (scan) KTP serta memasukkan data NPWP serta memasukkan data nomor rekening atas nama sendiri. 3. Waktu Pelaksanaan a. Penawaran lelang diajukan melalui alamat domain diatas pada: Hari / Tanggal : Senin / 21 Oktober 2019 Batas Akhir Penawaran : 10.00 Waktu Server sesuai WIB Alamat Domain : www.lelang.go.id Tempat Lelang : Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Padangsidimpuan Jalan Kenanga No. 99, Padangsidimpuan Penetapan Pemenang : Setelah Batas Akhir Penawaran b . Peserta lelang diharap menyesuaikan diri dengan penggunaan waktu server yang tertera pada alamat domain tersebut di atas. 4. Tata Cara Penawaran Lelang a. Peserta lelang diwajibkan menyetor uang jaminan lelang dengan nominal harus sama dengan uang jaminan yang disyaratkan penjual dalam pengumuman lelang ini (bukan dicicil) dan sudah efektif selambat-lambatnya 1 (satu) hari sebelum pelaksanaan lelang. b . Jumlah Uang Jaminan Penawaran dan tata cara pembayaran serta tata cara penawaran dapat dilihat di www.lelang.go.id. c. Bagi peserta yang tidak ditunjuk sebagai pemenang lelang, uang jaminan akan dikembalikan, dipotong biaya transfer/RTGS/Pemindahbukuan. 5. Pelunasan Lelang Pemenang lelang harus melunasi harga pembelian dan bea lelang sebesar 2% paling lambat 5 (lima) hari kerja sejak pelaksanaan lelang. Penyetoran pelunasan ditujukan ke nomor VA pemenang lelang. Apabila wanprestasi atau tidak melunasi kewajiban pembayaran sesuai ketentuan di atas, uang jaminan akan disetorkan ke kas negara. 6. Obyek lelang Obyek dilelang dalam kondisi apa adanya (as is) dengan segala kekurangan dan konsekuensi biaya berikut segala permasalahan yang akan timbul dikemudian hari. Peserta lelang dianggap telah mengetahui/memahami kondisi objek lelang dan bertanggung jawab atas barang yang dibeli. Foto dan spesifikasi teknis tentang obyek lelang dapat dilihat pada alamat domain di atas. 7. Karena Satu dan Lain Hal,Penjual dan/atau Pejabat Lelang dapat melakukan Pembatalan/Penundaan terhadap Objek Lelang diatas dan pihak-pihak yang berkepentingan/peminat tidak dapat melakukan tuntutan/keberatan dalam bentuk apapun kepada pihak Penjual dan/atau Pejabat Lelang KPKNL Padangsidimpuan. 8. Informasi Lebih Lanjut : a. Untuk informasi terkait objek lelang, calon peserta dapat menghubungi PT Bank Mandiri (Persero) Tbk alamat Gedung Bank Mandiri Jl. Imam Bonjol No.7 Lt V, nomor telepon (061)4147712. b . Untuk informasi Lelang Internet, calon peserta dapat menghubungi Kantor KPKNL Padangsidimpuan, Jalan Kenanga No. 99 Padangsidimpuan. Medan, 14 Oktober 2019
PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk Regional Retail Collection & Recovery Region I / Sumatera 1 Ttd.
Edi Faisal Harahap
Medan Metropolitan
WASPADA Senin 14 Oktober 2019
B1
Kapal Trawl Resahkan Nelayan Tradisional BELAWAN (Waspada): Sejumlah kapal penangkap ikan yang menggunakan pukat trawl masih terus beroperasi, sehingga meresahkan para nelayan tradisional di perairan Belawan. Beroperasinya kapal-kapal pukat trawl milik para pengusaha tersebut sangat merugikan para nelayan, karena hasil tangkapan ikan sangat minim. Jaring pukat trawl menangkap semua jenis ikan tanpa pandang bulu. Selain itu, beroperasinya pukat trawl akan merusak biota dan ekosistem dalam laut. Ironisnya, kapal-kapal
pukat trawl tersebut terlihat berada di kawasan Gabion Belawan, usai melakukan aktivitasnya di tengah laut. KepadaWaspada, Sabtu (12/ 10), sejumlah nelayan tradisional mengaku, penghasilan mereka akhir-akhir ini sangat minim karena para pemilik kapal pukat trawl secara terang-terangan mengoperasikan kapal mereka di tengah laut dan bebas menangkap ikan, meskipun keberadaan kapal pukat trawl telah melanggar undang-undang yang dikeluarkan oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan. “Seharusnya aparat penegak hukum yang ada di Belawan, bertindak tegas dan menang-
kap kapal-kapal pukat trawl yang beroperasi secara bebas di perairan Belawan,” ujar Ahmadin, 50, salah seorang nelayan yang bermukim di Kec. Medan Marelan. Ahmadin menyebutkan, aparat penegak hukum harus berpihak kepada para nelayan tradisional, dengan cara menangkap kapal-kapal pukat trawl, termasuk menangkap pemilik kapal. “Selama ini ada beberapa kapal pukat trawl yang ditangkap dan disandarkan di dermaga aparat keamanan, namun beberapa lama kemudian barang buktinya tidak kelihatan lagi,” katanya. Nelayan lainnya, Syawal, 43,
berharap aparat penegak hukum benar-benar menegakkan isi amanat Undang Undang Perikanan No 45 Tahun 2009 tentang dilarangnya memiliki, menguasai, membawa dan atau mengunakan alat tangkap trawl. “Meski telah dilarang untuk beroperasi, namun sejumlah kapal ikan yang mengunakan alat tangkap trawl tetap saja menjalankan aktivitasnya di Pelabuhan Perikanan Samudera Gabion Belawan,” sebutnya. Sejumlah warga Kel. Bagan Deli, Kec. Medan Belawan, di antaranya Alang, 40, mengaku heran dengan sikap aparat penegak hukum yang tidak tegas menegakkan peraturan peme-
rintah, apalagi keberadaan kapal pukat trawl akan membuat nelayan tradisional sengsara. Dijelaskan dalam UU No.45 Tahun 2009 tentang Perikanan, Pasal 85 disebutkan setiap orang yang dengan sengaja memiliki, menguasai, membawa, dan/ atau menggunakan alat penangkap ikan dan/atau alat bantu penangkapan ikan yang mengganggu dan merusak keberlanjutan sumber daya ikan di wilayah pengelolaan perikanan Negara Republik Indonesia sebagaimana dimaksud dalam Pasal 9 dipidana dengan pidana penjara paling lama 5 (lima) tahun dan denda paling banyak Rp2 miliar. (h04)
Pengajian Pejabat Pemprovsu
Tangis Rakyat Azab Bagi Pemimpin
Waspada/Ist
DUA kapal pukat trawl yang sempat diamankan di salah satu dermaga aparat keamanan, di Pelabuhan Belawan beberapa waktu lalu.
Apoteker Harus Profesional Dan Miliki Perlindungan Hukum MEDAN (Waspada): Ketua Ikatan Apoteker Indonesia (IAI) Cabang Medan, Hari Ronaldo Tanjung SSi, MSi Apt, menuturkan seluruh apoteker harus berpraktik secara profesional dan memiliki perlindungan hukum. “Sesuai misi dan misi saya empat tahun mendatang, apoteker harus berpraktik profesional, memiliki jaminan dan perlindungan hukum dalam melaksanakan praktik profesi, apoteker memperoleh imbal jasa profesi yang sejahtera,” sebut Hari Ronaldo Tanjung usai terpilih kembali sebagai Ketua Ikatan Apoteker Indonesia (IAI) Cabang Medan periode 20192023 pada Konferensi Cabang (Konfercab) IAI Cabang Medan, di Hotel Garuda Plaza Medan, Sabtu (12/10). Selain itu, kata Hari Ronaldo, diharapkan seluruh apoteker
yang ada di Kota Medan, kompak dan maju bersama dalam bingkai organisasi IAI Kota Medan. “Saya juga mengharapkan pada 2023, apoteker bisa lebih bermartabat dan apoteker sejahtera sesuai visi dan misi,” ujarnya. Dia menjelaskan, untuk merealisasikan visi misi tersebut, juga akan dilakukan program kerja dengan menjalin kerjasama berbagai pihak seperti Balai POM, Dinas Kesehatan, Kepolisian maupun penegak hukum lainnya. Hari Ronaldo Tanjung yang juga dosen di Fakultas Farmasi Universitas Sumatera Utara (USU) terpilih jadi ketua untuk periode kedua setelah memperoleh 127 suara dari 189 suara, sekaligus mengalahkan rivalnya Asyrun Alkhairi Lubis yang hanya meraih 62 suara dan 1
suara batal. Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan Diding Pradita mengatakan, selain Konfercab IAI Medan, juga dilaksanakan seminar dengan tema “Profesionalitas Apoteker: Jaya Bermartabat atau Terjerat Sanksi Disiplin/Hukum” yang menghadirkan pembicara dari BBPOM Medan Drs Fajar Sidik Apt, mantan Kepala BBPOM Medan Drs Alibata Harahap MKes, Apt, Ketua PD IAI Sumut Djamidin Manurung MM, Apt, dan HISFARMA Sumut Imelda Ferendina SSi, Apt dengan dipandu moderator Razoki SSi, MKes, Apt. Kegiatan yang diikuti sekitar 500 apoteker se-Sumatera Utara tersebut, dibuka Wakil Ketua PD IAI Sumut Risnawati Dartati Damanik mewakili Ketua PD IAI Agustama. (h04)
3 Kasus Di Sumut Berpotensi Timbulkan Persoalan Nasional MEDAN (Waspada): Ombudsman RI Perwakilan Sumut menilai ada tiga kasus lokal di Sumut yang berpotensi berdampak pada persoalan politik, hukum dan keamanan (Polhukam) secara nasional. Bahkan apabila pemerintah tidak segera menyelesaikan persoalan tersebut, maka akan menjadi bom waktu yang bisa meledak dan mengganggu stabilitas negara. Kepala Ombudsman RI Perwakilan Sumut Abyadi Siregar, mengatakan ketiga isu lokal tersebut, yakni masalah lahan eks HGU PTPN-II. Meski kasus ini sudah cukup lama, tapi pemerintah belum juga berhasil menyelesaikannya. Ia menilai, ada kebijakan yang tidak adil dalam proses penyelesaian kasus ini. Proses penyelesaian yang dilakukan bukan untuk menyelesaikan masalah, tapi justru membuat masalah kian rumit. “Yang membuat lahan eks HGU ini menjadi masalah, kan karena tanah tersebut sudah
banyak menjadi kawasan pemukiman masyarakat yang padat dan kompak. Puluhan ribu jiwa penduduk menempatinya. Ini masalahnya,” kata Abyadi, kepada wartawan, Sabtu (12/10). Abyadi mencontohkan, tidak sedikit lahan eks HGU tersebut kini telah berubah menjadi kawasan perumahan mewah, komplek pertokoan elit. Intinya, lahan eks HGU itu dilepas kepada beberapa orang pengusaha. “Jadi, lahan eks HGU itu dilepas kepada pengusaha untuk semakin memperkayapengusahaitusendiri.Ituyang terjadi,” kata Abyadi Siregar. Masalah kedua, lanjut Abyadi, kasus sekitar 250 hektar lahan pemukiman di Kel. Sari Rejo, Kec. Medan Polonia. Lahan ini juga sudah menjadi kawasan pemukiman yang padat dan kompak. Puluhan tahun masyarakattinggaldikawasanitu. Saat ini, setidaknya sekitar 4.000an KK tinggal di kawasan itu. “Tapi mereka sama sekali
tidak bisa mengurus sertifikat hak milik. Sebab, TNI AU menyatakan sebagai pemilik lahan pemukiman puluhan ribu jiwa penduduk itu. Sementara, lahan di sekitar kawasan itu, kini sudah menjadi kawasan pertokoan mewah,” jelas Abyadi. Ketiga adalah, masalah layanan publik yang berdampak langsung pada masyarakat secara luas. Sebut misalnya, layanan pengurusan indentitas kependudukan (e-KTP). Ini menjadi masalah besar, karena ketidakpunyaan KTP, secara langsung akan mengakibatkan sulitnya mengakses layanan layanan lainnya. Atau tidak bisa mendapatkan fasilitas fasilitas negara lainnya. Bagi masyarakat miskin yang tidak punya KTP, maka dipastikan tidak akan mendapatkan beragam fasilitas pemerintah. Seperti mendapatkan fasilitas Program Keluarga Harapan (PKH), dan sebagainya. “Bayangkan, berapa juta masyarakat miskin di Indonesia. (cyn)
MEDAN (Waspada): Ustadz Subhan Bawazier, mengingatkan bahwa pemimpin yang baik adalah mereka yang memahami rakyat. Katanya, harus disadari bahwa tangis rakyat adalah azab bagi pemimpin. Pernyataan itu disampaikan Ustadz Subhan Bawazier, yang dikenal juga dengan Ustadz Bikers, karena gemar mengendarai dan mengoleksi motor gede (Moge) tersebut, saat menyampaikan tausiyah diacara pengajian yang digelar di rumah dinas Wagubsu, Jumat (11/10) malam. Acara pengajian kembali digelar di rumah dinas Wagubsu, selain untuk mempererat silaturahim, juga untuk meningkatkan keimanan para pejabat Pemprovsu. Dalam tausiyahnya bertajuk ‘Pemimpin Tergantung Rakyat,’ Subhan Bawazier, menyebutkan memang berat menjadi pemimpin. Tapi jika para pemimpin menjalankan tugasnya dengan benar dan adil, maka akan menjadi golongan yang akan dinaungi Allah di hari kiamat nanti. Subhan, juga menjelaskan tentang cara memilih pemimpin. Yakni sama dengan kita memilih imam shalat, yaitu yang terbaik dari seluruh makmum. ‘’Begitu juga dengan pemimpin. Yang dipilih adalah yang terbaik dari rakyat,’’ katanya. SementaraituWagubsuMusaRajekshah(Ijeck), berharapsilaturahim danceramahyangdisampaikanUstadzBawazier,akanmenjadipengingat, sekaliguspenguatimanbagiparaaparatur,khususnyadalammenjalankan tugas sebagai pemegang amanah rakyat. “Kita semua adalah manusia biasa yang tak bisa luput dari khilaf. Untuk itu, kita butuh diingatkan dan saling mengingatkan. Mudah-mudahan dengan hadirnya Ustaz di sini bersama kita dan menyampaikan ceramah, iman kita semakin kokoh dan semakin kuat dalam menjalankan amanah,” Ijeck. Acara diawali dengan makan malam bersama dan Shalat Isya berjamaah. Kemudian, mendengarkan kajian, tanya jawab, dan doa bersama. Berakhir dengan acara ramah-tamah sembari menyantap durian. (m12)
Waspada/Yuni Naibaho
TIM Pengamanan DPRD Medan mengikuti pelatihan penanganan huru hara.
Tim Pengaman DPRD Ikut Pelatihan MEDAN (Waspada): Puluhan petugas pengamanan DPRD Medan mengikuti pelatihan penanganan huru hara, Sabtu (12/ 10), di depan gedung dewan. Pelatihan dilaksanakan oleh PT. Trans Dana Profitri, yang dikomandoi langsung oleh Manager Operasional Umar Syarif, bekerjasama dengan Unit Dalmas Sat Sabhara Polrestabes Medan. Kepada wartawan, Umar Syarif, menjelaskan tujuan kegiatan pelatihan tersebut untuk membekali tim pengamanan yang bertugas di DPRD Medan menghadapi aksi demonstrasi. “Sebagai perusahaan penyedia jasa security, kami perlu membekali mereka penanganan huru hara, sehingga sudah tahu apa yang mereka lakukan, dimana posisi mereka berada dengan tujuan utamanya mengamankan asset, yakni unsur pimpinan, anggota dewan dan diri para diri security itu sendiri,” ujarnya. Diungkapkan Umar, didampingi Komandan Security DPRD Medan M. Yusuf, sebelumnya tim pengamanan DPRD Medan telah mendapatkan pelatihan dari komandan security sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP) yang berlaku. “Jadi pembekalan ini tambahan yang diberikan, agar mereka lebih tahu penanganan apa diperlukan jika ada aksi huru hara,” ucapnya. Untuk pelatihan tersebut, ditambahkan Umar, dari pihak perusahaan sudah berkoordinasi dengan Polrestabes Medan melalui Kasat Sabhara dan mengirimkan dua anggotanya turun memberikan pelatihan kepada anggota security di DPRD Medan. (cyn)
Pendidikan Hal Terpenting Dari Peradaban Al Washliyah MEDAN ( Waspada): Al Washliyah lahir dari lembaga pendidikan Maktab Islamiyah Tapanuli. Untuk itu, pendidikan menjadi hal terpenting dari peradaban organisasi Islam ini untuk melahirkan kader-kader tangguh di bidang dakwah, amal, dan sosial. DemikiandisampaikanWakil Ketua PW Al Washliyah Sumut Yulizar Parlagutan Lubis, saat
membuka Dialog Pendidikan dan Rakorda yang digelar PD AlWashliyah Medan, di Gedung H Anif Asrama Haji Medan, Sabtu (12/10). Acara ini menjadi bagian dari perayaan Milad ke89 Al Washliyah. Yulizar mengapresiasi program yang dilakukan PD Al Washliyah Medan, dengan menggelar dialog pendidikan. “Kami dari wilayah sangat
mengapresiasi karena Medan mempelopori dialog pendidikan ini. Inilah inti dari organisasi Al Washliyah. Diharapkan lahir kader-kader yang bisa menyampaikah dakwah amal dan sosial,” katanya. Menurut dia, kegiatan dialog ini bisa dicontoh oleh pengurus-pengurus daerah lainnya. “Pendidikan tidak hanya bicara kurikulum, tapi bagai-
Waspada/ist
PENGURUS Al Washliyah Medan dan Sumut serta Panitia Milad ke-89 Al Washliyah foto bersama di sela Dialog Pendidikan dan Rakor Al Washliyah.
mana mempertahankan dan membuat AlWashliyah menjadi besar dengan kader-kader yang militan. Diharapkan ke depannya kegiatan ini bisa dibuat lebih besar, dengan tingkat nasional bahkan mungkin internasional,” tuturnya. Sementara itu, Ketua PD Al Washliyah Kota Medan A’zam Nasution mengatakan, acara ini merupakan rundown dari Milad ke-89 Al Washliyah yang jatuh 30 November mendatang. Ini merupakan acara awal sebelum acara-acara lain seperti Porseni, gerak jalan, hafiz Quran, dan lainnya. “Kami ingin mewarnai setiap generasi muda berbasiskan akhlaqul karimah. Generasi yang bisa mengikuti perkembangan zaman, tapi selama ini tidak berbarengan dengan akhlak. Nol sama sekali. Jadi momentum dialog pendidikan ini nuansa baru buat kita yang selama ini
berkembang,” ujar A’zam. Dijelaskannya, semua pihak bisa bersinergi. Dialog ini diharapkan bisa menjadi acuan pengurus daerah lainnya. “Sinergitas itu bisa terjalin dengan konsep menyeluruh. Guru, murid, pembina dan semuanya. Dengan tidak melupakan teknologi dan pendidikan umum,” katanya. Ketua Majelis Pendidikan Al Washliyah Medan, Dedy Suhairi SPdI menuturkan, dialog ini digelar untuk membicarakan pendidikan dan bagaimana perkembanganAlWashliyahyang punya lembaga pendidikan. “Kami sudah mempersiapkan, termasuk pembicara dari dinas pendidikan dan Depag. SelainituRakordajugadigelaruntuk sinergitas pengurus daerah dan cabang mewujudkan visi misi Al Washliyah di kota Medan.Terima kasih kepada semua yang mendukung,” tutur Dedy. (m50)
Waspada/ME Ginting
WALI Kota Medan Dzulmi Eldin menerima plakat dari Ketua HaQi, usai melepas jalan santai.
Wali Kota Silaturahmi Lewat Jalan Santai MEDAN (Waspada):Wali Kota Medan Dzulmi Eldin bersama seribuan warga melakukan kegiatan olahraga di arena Car Free Day (CFD), di Lapangan Merdeka Medan, Minggu (13/10). Selain olahraga, kesempatan itu dimanfaatkan Wali Kota untuk dapat bersilaturahmi dan bertatap muka langsung dengan warga Kota Medan, yang juga tengah berolahraga seperti berlari, bersepeda, bermain badminton, dan berkumpul bersama keluarga di lapangan bersejarah tersebut. Namun sebelum berolahraga, Wali Kota terlebih dahulu melepas seribuan peserta jalan sehat yang dimotori oleh Yayasan Senam Peremajaan Diri Indonesia (HaQi) Kota Medan, di Jl. Pulau Penang Medan. Penglepasan ditandai dengan mengangkat bendera yang dilakukan Dzulmi Eldin. Nantinya seluruh peserta akan melewati rute yang telah ditetapkan panitia dengan finish kembali di Jl. Pulau Pinang. Wali Kota mengapresiasi kegiatan jalan sehat yang digelar HaQi. Eldin menilai, langkah ini sejalan dengan upaya Pemko Medan, dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat lewat berolahraga. Hal ini juga dibuktikan dengan digelarnya CFD setiap Minggu pagi di Lapangan Merdeka, untuk dimanfaatkan dengan seluasluasnya bagi warga Kota Medan, agar gemar berolahraga. “Senang sekali di pagi yang cerah ini, kita
dapat berkumpul dan bersilaturahmi bersama dalam kegaiatan jalan sehat bersama HaQi. Tentu hal ini sangat kita sambut baik, apalagi tujuannya untuk mengajak masyarakat agar gemar berolahraga dengan harapan dapat menjalankan pola hidup sehat dan dijauhkan dari berbagai penyakit,” kata Eldin. Selain itu, menurut Eldin, kegiatan ini menjadi sarana perekat bagi warga Kota Medan. Sebab, seluruh komponen dari berbagai usia, agama dan etnis berkumpul bersama menjadi satu kesatuan. Hal tersebut tentunya menunjukkan wajah Kota Medan, sebagai kota multikultural yang humanis dan nyaman, serta dapat hidup berdampingan meski di tengah perbedaan. “Banyak cara dan kesempatan yang dapat mempersatukan kita. Khebinekaan yang diwujudkan dengan kebersamaan dan kedamaian menjadi harga mahal yang harus kita jaga bersama. Apalagi, untuk kota Medan yang disebut sebagai miniaturnya Indonesia. Mari kita terus bergandeng tangan bersama, menjaga kekondusifan dan kenyamanan kota Medan, sebagai rumah bagi siapa saja,” ujarnya. Pada kesempatan tersebut,Wali Kota menerima plakat dari Ketua Umum HaQi Tongariodjo Angkasa. Hal itu diberikan sebagai wujud terima kasih dan apresiasi atas dukungan dan sambutan yang diberikan Wali Kota atas terselenggaranya kegiatan jalan sehat tersebut. (m50)
Gerindra Buka Pendaftaran Calon KDh 19 Oktober MEDAN (Waspada): Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerindra Sumut, menggelar Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) Pilkada serentak tahun 2020 di 23 kab/kota, di Hotel Danau Toba, Sabtu (12/10). Proses pendaftaran calon kepala daerah (KDh) akan dibuka secara serentak di 23 kab/kota dan dijadwalkan dibuka pada 19 Oktober dan ditutup 3 November. Ketua DPD Gerindra Sumut, Gus Irawan Pasaribu mengatakan, Rakornis ini digelar dengan tujuan memberi penguatan dan masukan kepada kader Gerindra, baik di tingkat Dewan Pimpinan Cabang (DPC), DPD, maupun para Anggota Dewan terpilih, terkait segala bentuk persiapan pelaksanaan Pilkada tahun depan. “Berdasarkan usulan dari kawan-kawan pengurus DPC, maka pendaftaran Calon Kepala Daerah dari Gerindra akan dibuka pada 19 Oktober dan ditutup 3 November,” katanya. Gus Irawan menjelaskan, pihaknya juga mendorong agar kader Gerindra untuk percaya diri maju di Pilkada, sekaligus juga membuka peluang ke publik dan masyarakat luas yang berniat untuk maju di Pilkada. “Banyak juga tokoh masyarakat dan pemuda potensial yang punya niat baik untuk membangun daerahnya, tentu hal ini juga positif dan harus
didorong agar mendaftar ke Gerindra,” sebutnya. Kata Gus, dengan dibuka seluas-luasnya pendaftaran calon KDh di masyarakat, maka Gerindra sepakat untuk menggratiskan semua biaya pengembalian, pemulangan formulir dan pemberkasan lainnya. Kata dia, hal itu penting demi menjaga stigma positif Partai Gerindra dan menarik minat para kader dan masyarakat luas. “Ini penting untuk dilakukan bagi kami, karena Gerindra ingin mendapatkan para bakal calon maupun calon potensial yang kita nilai akan mampu membawa perbaikan di daerahnya, baik itu dari internal kader maupun dari masyarakat umum,” ujarnya. Menurut Gus Irawan, sejauh ini sudah banyak yang berkomunikasi dan berkonsultasi secara informal terkait pencalonan Pilkada di berbagai daerah, baik dari kader internal maupun masyarakat. Oleh sebab itu, Rakornis ini diselenggarakan untuk mematangkan persiapan pendaftaran calon kepala daerah, agar pendaftarannya berlangsung formal. “Bagi para kader dan masyarakat yang berniat maju sebagai calon kepala daerah, maka silahkan mendaftar ke DPC Gerindra kab/kota, karena pendaftarannya akan dibuka di tingkat DPC,” kata Gus Irawan. (crds)
Warga Minta Kembalikan Jl. Pancing I Sebagai Kawasan Pemukiman MEDAN (Waspada): Banyaknya gudang pengangkutan kontainer (Depo Container) di sepanjang Jl. Pancing I, Kel. Besar, Kec, Medan Labuhan, menimbulkan keresahan warga. Pasalnya, selain menyebabkan kerusakan jalan raya juga menyebabkan debu-debu berterbangan masuk ke rumah warga, karena setiap hari truk kontainer dan tronton milik sejumlah perusahaan swasta berseliweran di ruas Jl. Pancing I. Sejumlah warga yang tergabung dalam Forum Masyarakat Peduli Lingkungan (Formaduling) melakukan pergerakan, agar lingkungannya bebas dari kepungan depo kontainer. Ridwan Mahyan, warga Kel. Besar menyebutkan, sebelumnya Formaduling pernah membuat surat somasi pada 31 Januari 2019 lalu, kemudian dari situ timbullah rapat yang dihadiri Camat Medan Labuhan beserta Lurah. “Waktu itu Camat plus Lurah alasannya baru mau mendata izinnya ada atau tidak” kata Ridwan Mahyan yang juga Ketua Umum Formaduling kepada Waspada, di sekretariat Formaduling di Jl. Pancing I, Sabtu (12/10). Dijelaskan, banyaknya truk kontainer yang melintasi jalan tersebut, selain membuat
beberapa titik jalan rusak, juga membuat kemacetan arus lalulintas terutama di jam-jam sibuk. “Kami meminta Pemko Medan, agar mengembalikan Kel. Besar sebagai kawasan pemukiman penduduk, ini kan pemukiman artinya bukan kawasan pergudangan. Kita bisa lihat kondisi di depan kantor Lurah Besar itu jalan pada hancur, truk apabila parkir memakan badan jalan,” sebutnya. Rencananya Formaduling akan buat somasi kedua, berikut tanda tangan warga, lengkap fotofoto keberatan warga. “Kami akan memperlihatkannya ke kantor Wali Kota, DPRD Kota Medan, Dinas TRTB, dan Lingkungan Hidup, mengapa tempat kami ini beralihfungsi” tuturnya. Sementara itu, Humas PT. Musim Mas Adrian mengaku, truk-truk tangki milik perusahaannya jarang melewati Jl. Pancing I, karena pihaknya memiliki jalan tersendiri. Kalau pun truk mereka lewat dari jalan tersebut, kondisi tangki dalam keadaan kosong atau tanpa muatan. “Adapun truk-truk kami yang lewat di Jl. Pancing I kondisi kosong dan tidak bermuatan,” kata Adrian saat dikonfirmasi Waspada, Minggu (13/10). (h04)
Waspada/Andi Aria Tirtayasa
KONDISI badan Jl. Pancing I, Kel. Besar, Kec. Medan Labuhan, yang hancur karena dilintasi ratusan truk kontainer setiap harinya.
Medan Metropolitan Hari Ini Bupati Madina Diperiksa Kejatisu
WASPADA
B2
MEDAN (Waspada): Ikatan Mahasiswa Tapanuli Bagian Selatan (IMA Tabagsel) berharap Bupati Mandailing Natal, Dahlan Hasan Nasution, memenuhi panggilan Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejatisu), Senin (14/10), hari ini. Dahlan Hasan Nasution diperiksa sebagai saksi dalam kasus dugaan korupsi pembangunan objek wisata Tapian Siri-siri Syariah ( TSS) dan
Taman Raja Batu (TRB) Tahun Anggaran 2016-2017. Namun hingga panggilan ketiga, Selasa (8/10), Bupati Madina Dahlan Hasan Nasution, belum hadir ke Kejatisu dengan alasan sedang ada kegiatan yang sudah terjadwal. Berdasarkan surat bupati yang disampaikan ke Kejatisu, ia akan hadir 14 Oktober 2019. “Sesuai jadwal memang bupati Madina akan hadir hari ini. Kalau misalnya dia datang atau pun tidak datang, kita dari IMA Tabagsel akan tetap
melakukan aksi,” kata Ketua DPP IMA Tabagsel, Wildan Lubis kepadaWaspada, Sabtu (12/10). Menurutnya, keterangan Bupati Madina Dahlan Hasan Nasution perlu didengarkan, sebab, nama bupati disebutsebut dalam dakwaan yang mengadili tiga terdakwa sebelumnya yakni Rahmadsyah Lubis selaku Mantan Kadis Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kab. Madina, Khairul Akhyar Rangkuti dan Edy Djunaedi selaku Pejabat Pembuat
Komitmen (PPK). “Inikan sudah tiga kali dipanggil, tapi tidak juga hadir. Karena itu, bila bupati tetap tak kunjung datang, kita desak Kejatisu jemput (bupati) ke Madina,” pungkasnya.Selain itu, katanya, Bupati Madina disebutkan sebagai penggagas pembangunan TSS dan TRB, berdasarkan keterangan para terdakwa yang sudah menjalani sidang di Pengadilan Negeri (PN) Medan. “Menindaklanjuti gagasan tersebut, bupati kemudian memerintahkan kepada tiga dinas yakni, Dinas Pekerjaan Umum, Dinas Perkim dan Dispora Madina,” ungkapnya. IMA Tabagsel, lanjutnya, tetap konsisten mengawal kasus ini. Karenanya Kejatisu, harus serius menuntaskannya, apalagi sudah ada enam orang yang ditetapkan jadi tersangka. “Kita tetap konsisten kawal kasus ini. Kita khawatir dugaan bertele-telenya kasus ini justru membuat Kejatisu menciptakan
suasana kondusif dari desakan IMA Tabagsel,” tandasnya. Sebelumnya, dari keterangan Kepala Seksi Penerangan Hukum (Kasipenkum) Kejatisu, Sumanggar Siagian, Bupati Madina Dahlan Hasan Nasution belum memenuhi panggilan Kejatisu dikarenakan masih ada tugas bupati yang sudah terjadwal.“Sesuaisuratyangkitaterima, dia belum bisa hadir. Dia menyatakan akan hadir pada 14 Oktober 2019,” jelas Sumanggar. Dia menegaskan hal itu saat menanggapi aksi unjuk rasa mahasiswa IMA Tabagsel pada Kamis (3/10), Asisten Pidana Khusus (Aspidsus) Kejatisu Irwan Sinuraya juga menyampaikan, Bupati Madina sudah dua kali dipanggil yakni pada 24 September 2019 dan 1 Oktober 2019, namun tidak hadir. Kemudian, Kejatisu kembali melayangkan surat panggilan ketiga pada 8 Oktober 2019, tetapi yang bersangkutan juga tidak hadir. (cra).
Operasi Antik Toba 2019 Jaring 59 Tersangka Terlibat Narkoba
Waspada/Rama Andriawan
MASSA IMA Tabagsel saat unjuk rasa di Kejatisu beberapa waktu lalu. Mereka mendesak Kejatisu memeriksa Bupati Madina terkait korupsi TSS &TRB.
Ciptakan Kondusifitas Jelang Pelantikan Presiden MEDAN (Waspada): Masyarakat dan ulama diharapkan mendukung aparat keamanan menjaga kondusifitas Sumatera Utara menjelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, Ir H Joko Widodo – KH. Maruf Amin. “Upaya Poldasu dan Polrestabes Medan sudah maksimal dalam hal membuat kondisi di Sumatera Utara dan di Medan khususnya menjadi kondusif,” kata Ketua Gerakan Muda (Gema) Dewan Masjid Indonesia (DMI) Sumatera Utara, Ustadz Masdar Tambusai S.Ag, (foto), Sabtu (12/10). Katanya, kamtibmas Sumut dan Kota Medan sangat kondusif
dengan maksimalnya personel yang turun ke bawah, silaturahmi dengan masyarakat. “Jadi saya lihat luar biasa upaya pihak- pihak kepolisian itu mau turun ke bawah,” katanya. Karena itu lah, lanjutnya, tidak ada gerakan-gerakan di masyarakat. “Imbauan kita kepada masyarakat semuanya untuk tenang, dan jangan melakukan hal-hal yang gampang menimbulkan permasalahan yang ada. Semua stakeholder sudah sepakat untuk pelaksanaan pelantikan hasil Pilpres ini, tinggal kita di bawah untuk bisa mendukung dengan cara menjaga keamanan masingmasing,” jelasnya. “Kepada masyarakat,
marilah menjaga jangan membuat hal- hal yang gaduh, itu imbauan kita. Imam masjid sudah kita instruksikan untuk bisa berpartisipasi aktif menjaga keamanan dan kenyamanan, apalagi dengan kondisi mau pelantikan presiden ini,” jelasnya. Upaya Poldasu dan Polrestabes Medan sudah maksimal dalam hal membuat kondisi di Sumatera Utara dan di Medan khususnya kondusif.Ustadz Masdar Tambusai juga meminta kawan -kawan turunlah ke bawah mencari informasi dan jangan sampe ada riak-riak kecil. “Kalau ada riak-riak kecil langsung kita tangani kita antisipasi baru kita panggil aparat kepolisian,” jelasnya. (m39)
Polrestabes Tangkap 218 Tersangka Narkoba MEDAN (Waspada): Satres Narkoba Polrestabes Medan menangkap 218 tersangka narkoba selama Ops Antik yang digelar 26 September sampai 10 Oktober 2019. “Dari 218 tersangka ini polisi berhasil mengungkap 163 kasus narkoba di jajaran Polrestabes Medan,” kata Kasatres Narkoba AKBP Raphael, Minggu (13/10). Dijelaskan, pihaknya juga berhasil menangkap Target Operasi (TO) kasus narkoba 18 tersangka dan mengungkap 18 kasus narkoba di sejumlah lokasi basis narkoba di wilayah hukum Polrestabes Medan. Sedangkan non TO lanjutnya, ada 127 tersangka yang ditangkap. “Saat ini para tersangka masih dalam proses pemberkasan,” jelas AKBP
Raphael.Untuk barang bukti yang diamankan, sabu sebanyak 2841,91 gram, 321,18 gram ganja, 92 ekstasi, uang Rp12 juta, bong isi sabu, 9 sepedamotor dan 12 timbangan elektrik. AKBP Raphael juga menyebutkan, untuk penangkapan narkoba paling banyak Satres Narkoba 90 tersangka, disusul Polsek Medan Baru 23 tersangka, Polsek Delitua 23 tersangka. Kemudian Polsek Medan Timur 16 tersangka, Polsek Sunggal 11 tersangka, Polsek Medan Barat 10 tersangka, Pancurbatu 9 tersangka, Polsek Medan Area 8 tersangka dan Polsek Medan Kota 8 tersangka.Disusul Polsek Patumbak 8 tersangka, Polsek Pancurbatu 7 tersangka, Polsek Helvetia 5 tersangka, Polsek Percut 4 ter-
sangka dan Polsek Kutalimbaru 3 tersangka. “Penindakan terhadap pelaku narkoba ini terus dilaksanakan Polrestabes Medan dan Polsek jajaran walaupun Ops Antik ini sudah berakhir dan akan terus dilakukan setiap hari,” tegas Kasat. Dijelaskannya, penindakan terhadap pelaku narkoba ini harus dilakukan semua pihak tidak hanya kepolisian. “Kita berharap semua lapisan masyarakat turut serta memberantas peredaran narkoba. ”Laporkan kepada pihak kepolisian bila mengetahui di lingkungannya maupun daerahnya ada pere-daran narkoba karena narkoba ini musuh kita bersama,” kata Raphael. (m39)
BELAWAN (Waspada): Selama Operasi Antik Toba 2019, Satuan Reserse Narkoba Polres Pelabuhan Belawan menangkap sejumlah warga terlibat penyalahgunaan narkotika jenis sabu-sabu dan ganja. “Sejak 26 September hingga 10 Oktober, polisi berhasil mengungkap 46 kasus dan mengamankan 59 Orang tersangka penyalahgunaan narkotika,” ujar Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Ikhwan Lubis melalui Kasat Narkoba Polres Pelabuhan Belawan AKP Sukarman SH, Sabtu (12/10) di Mapolres Pelabuhan Belawan. Menurut Sukarman SH, dari 59 pelaku penyalahgunaan narkoba tersebut, 4 0rang merupakan target operasi (TO).Selain itu, pihaknya juga berhasil menyita berbagai barang yang dapat dijadikan barang bukti antara lain: 49,3 gram sabu-sabu, puluhan alat isap (bong), puluhan telepon genggam, uang tunai, pipet kaca, puluhan plastik klip kecil warna transparan, dan timbangan digital serta ganja kering sebanyak 160 Gram. “Sat Narkoba terus meningkatkan kegiatan rutin untuk memerangi peredaran narkoba di wilayah hukum khususnya Polres Pelabuhan Belawan. Kami juga melakukan sosialisasi bahaya narkoba dengan menggandeng sejumlah pihak untuk menekan peredaran barang haram itu,” tegas Sukarman.Oleh karena itu, tambah Sukarman, Sat Narkoba Polres Pelabuhan Belawan masih melakukan pengembangan untuk mengungkap kasus penyalahgunaan di wilayah hukumnya, ada kemungkinan jumlah tersangka bisa bertambah.(h04)
Pangdam Buka Lomba Tembak Danwing MEDAN(Waspada): Pangdam I/BB Mayjen TNI MS. Fadhilah menghadiri Lomba Tembak Danwing III Paskhas Cup 2019, di Lapangan tembak Danwing III Paskhas, Sabtu (12/10). Pangdam mengatakan Lomba Danwing III Paskhas Cup 2019 ini diadakan sebagai sarana penyaluran bakat dan juga mencari bibit-bibit atlet baru dalam olah raga menembak sekaligus mempererat silaturahmi antar shooting club yang ada di Medan ini tentunya. Setelah memberikan kata sambutan, Pangdam I/BB, melakukan penembakan perdana, sebagai simbol bahwa Lomba Tembak Danwing III Paskhas Cup 2019 resmi dibuka.Pangdam mengatakan, acara ini digagas juga untuk meningkatkan kemampuan para prajurit, karena TNI harus profesional dalam mengemban tugasnya, sebagai ujung tombak TNI dalam mendeteksi semua permasalahan yang ada di lingkungan masyarakat diharapkan semakin hebat dan semakin mengerti akan tugas dan tanggung jawabnya. (Ungkap Pangdam). “Dengan lomba ini kita dapat ukur kemampuan mereka demi tercapainya pelaksanaan tugas sehari hari,” jelas Pangdam.Dalam aca tersebut Pangdam I/BB, Asops Kasdam I/BB, Danlanud Soewondo Medan, Danwing III Paskhas, Dandim 0201/BS, Wakapendam I/BB.(czal)
Perampok Ditangkap MEDAN (Waspada): Polsek Medan Baru meringkus perampok di Jl. Periuk, Senin, (7/10). Tersangka berinisial, AH ,22, warga Jl. Sumarsono Medan Helvetia menjalani pemeriksaan secara intensif. Korban dalam kasus ini, Era Prisilia Tambunan. Kaposlek Medan Baru, Kompol Martuasah Hermindo Tobing SIK melalui Kanit Reskrim, Iptu Philip A Purba kepada wartawan, Jumat, (11/10) mengatakan, tersangka bersama rekannya mengendarai sepedamotor merampas HP dari genggaman korban. Korban berteriak jambret...jambret, hingga mengundang pehatian warga sekitar lokasi kejadian dan termasuk personil. Pelaku berhasil ditangkap, sedangkan rekannya lolos. Ketika diinterogasi sebuta Philip A Purba, tersangka mengaku sudah tiga kali melakukan aksi serupa. Usai diamankan, kata Martuasah, tersangka berikut barang bukti langsung digelandang ke Mapolsek Medan Baru untuk diproses. (czal)
Kapolsek Hamparanperak Santuni Warga Miskin
Waspada/Andi Aria Tirtayasa
KAPOLSEK Hamparanperak AKP Azharuddin saat menberikan bantuan kepada Salamiah di Desa Paluh Manan Kecamatan Hamparanperak, Jumat (11/10).
BElAWAN (Waspada): Kapolsek Hamparanperak AKP Azharuddin melakukan Jum’at Barokah dengan berkunjung ke rumah Ibu Salamiah ,64, warga Desa Paluh Manan Kecamatan Hamparan Perak, Jum’at (11/10) sore. Salmah seorang wanita tua belum berumah tangga,untuk makan sehariharipun dari belas kasihan warga.”Saya hidup sebatang kara, dulu waktu muda pernah punya pacar tapi putus jadi sampai sekarang saya enggak berumah tangga, kalau untuk makan sekarang saya mocok-mocok dan cocok tanam di tanah warga,” kenang ibu Salamah. Salamah mengucapkan terimakasih kepada Kapolsek Hamparan Perak yang sudah datang dan peduli.”Saya mengucapkan terimakasih kepada Pak Azharuddin yang sudah datang, semoga Pak Kapolsek ini dimurahkan rezekinya,” ungkap Salamiah dengan rasa haru. Dalam kegiatan tersebut Kapolsek Hamparanperak menyerahkan sembako dan tali asih. Kegiatan Jum’at Barokah juga diikuti Kepala Desa Paluh Manan Sarifuddin beserta Kadus Dusun IV Faisal. Kepala Desa Paluh Manan, Sarifuddin menyampaikan ucapan terimakasih kepada Polri (Polsek Hamparan Perak) yang telah memberikan bantuan kepada warganya.”Mudah-mudahan kegiatan ini diridoi Allah SWT.,” ungkapnya. Sementara itu, Kapolsek Hamparanperak, AKP Azharuddin mengatakan, kegiatan Jum’at Barokah ini merupakan kegiatan Sosial Polisi Peduli dan Polisi Berbagi yang sudah berjalan. “Kegiatan Jum’at Barokah ini dilaksanakan dengan sasaran masyarakat yang kurang mampu dan bertujuan untuk mengurangi beban yang dialami masyarakat kurang mampu tersebut,” sebut Kapolsek. (h04)
Senin 14 Oktober 2019
Waspada/ist
PESERTA yudisium menyalami para dosen dan pimpinan FK UISU.
Dekan FK UISU Yudisium 26 Lulusan MEDAN (Waspada) Fakultas Kedokteran Universitas Islam Sumatera Utara (FK UISU) menyudisium sebanyak 26 sarjana kedokteran (S.Ked), Sabtu (12/10) di Aula FK UISU Jl. STM, Medan. Dekan FK UISU dr Indra Janis MKT meminta agar lulusannya jangan pernah lelah untuk belajar dan menggali ilmu dari berbagai buku keilmuan.”Ini tahap pertama kalian menyelesaikan proses akademik di FK. Dan pola belajar juga beda antara SKed dengan prodi profesi. Makanya saya meminta, dengan adanya ilmu yang sudah didapatkan, agar kalian lebih tingkatkan lagi pada saat turun ke rumah sakit yaitu prodi profesi,” tegasnya. Selain itu, dekan juga meminta lulusan untuk aktif dalam kegiatan belajar mengajar di rumah sakit. Artinya, ilmu itu tidak terputus dari prodi sarjana kedokteran ke prodi profesi. “Dari semuanya itu, kalian akan siap dengan
ujian UKMPPD (Uji Kompetensi Mahasiswa Program Profesi Dokter). Mudah-mudahan, hasil presentase ujian UKMPPD menjadi lebih meningkat. Paling tidak kita harus di atas 70 persen,” harapnya. Di lain sisi, dekan juga meminta agar lulusan dapat menjaga nama baik FK UISU dan tetap mengedepankan nilai-nilai keislaman di manapun berada. ”Karena ciri khas FK UISU berbeda dengan fakultas lainnya, jadi jagalah akhlak kita, sesuai dengan apa yang disyariatkan dalam agama kita. Jadi nampak ciri khas kita. Di samping ilmunya, kalian juga bersaing,” tandasnya. Sementara itu, dari 26 peserta yudisium, Putri Rapiani Dalimunthe meraih IPK tertinggi yakni 3,44. Hadir pula pada yudisium ini antara lainWakil PD III (KAK) dr. Alamsyah, M.Kes, Ka. Prodi. Atan Bestari, M.Kes, S.ked Ka Prodi Profesi, DR dr Umar Zein SpPD, DTM&H, KPTI, Sekretaris MEU dr. Surya Akbar, M.PD Ked dan para Guru Besar.(m49)
Dua Lagi Pelaku Pencuri Rp1,6 M Diburu MEDAN ( Waspada): Dua otak pelaku pencurian Rp1,6 miliar milik pemprovsu y sampai saat ini terus diburu polisi. “Pelaku utama masih diburu ke berbagai lokasi di luar kota Medan,” kata Kasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol Eko Hartanto, Minggu (13/10). Dijelaskannya, selain mencari pelaku di sejumlah lokasi diduga menjadi tempat persembunyiannya, Polri juga mengimbau kepada kedua pelaku yakni T dan P segera menyerahkan diri. “Serahkan diri sebelum diambil tindakan tegas terukur karena Polri terus melakukan pencarian terhadap setiap pelaku kejahatan,” tegas Kompol Eko Hartanto. Dijelaskan Kompol Eko, tersangka P ini saat beraksi bertugas menutupi kearah pandangan mobil korban saat tersangka lain melakukan pencurian. Sedangkan yang berada di minibus warna silver tersangka NDS dan T yang kini DPO. “Tersangka T bertugas merusak kunci pintu mobil dan tersangka NDS yang mengambil uang di dalam mobil. Lalu tersangka, IHN alias I menggunakan sepeda motor bertugas memantau pos sekuriti,” jelasnya. Ditanya apakah berkas ke 4 tersangka yang sudah ditangkap sudah mau rampung, Kasat
Reskrim menjelaskan, soal berkas ke 4 tersangka sudah mau rampung. “Nanti kalau berkas sudah rampung segera kita serehkan ke 4 tersangka yakni NS, 36, warga Jl. Sigalingging, Desa Parbuluan IV, Kec. Parbuluan, Kab. Dairi, NDS alias N, 41, warga Jl. Lintas DuriPekan Baru, Kec. Bengkalis Riau, MHS alias M, 22, warga Jl. Lintong Ni Huta, Kec. Siborongborong, Kab. Humbahas, IHN alias I, 39, warga Jl.Beringin, Kec. Medan Helvetian ke kejaksaan,” katanya. Sebelumnya, Kapolrestabes Medan Kombes Dadang Hartanto menegaskan, pencuri uang Rp1,6 miliar di kantor Gubsu merupakan komplotan perampok antarprovinsi. “Sebelum beraksi di halaman kantor Gubsu, komplotan ini melakukan aksi serupa di parkiran USU dengan menggasak uang Rp150 juta,” jelas Kapolrestabes didampingi Kasat Reskrim Kompol Eko Hartanto serta Kanit Pidum, Iptu Said Husein, Selasa (1/10). Modus para pelaku dengan mengintai (membuntuti) para korban (nasabah) yang keluar dari bank dengan menggunakan dua mobil dan sepedamotor.”Kasus ini murni tindak pidana karena dari hasil pemeriksaan terhadap tersangka tidak ada keterlibatan PNS di kantor Gubsu maupun pihak Bank Sumut,” jelas Dadang.(m39)
Akhir Oktober, Polrestabes Gelar Operasi Zebra Toba MEDAN (Waspada): Satlantas Polrestabes Medan akhir bulan Oktober menggelar razia besarbesaran dengan sandi “Operasi Zebra Toba 2019”. Ops Zebra dilaksanakan selama 14 hari lamanya.Kasatlantas Polrestabes Medan AKBP Juliani Prihartini kepada wartawan, Sabtu (12/ 10) mengatakan, adapun tujuan operasi untuk tertib administrasi kendaraan bermotor dan meningkatkan kesadaran berlalu lintas upaya funa meminimalisir pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas. “Target operasi untuk pengemudi yang tidak memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM), pengemudi yang SIM-nya tidak sesuai dengan kendaraan/ peruntukan, pengemudi dibawah umur,” jelasnya.
Kemudian pengendara melawan arus, menerobos lampu merah, pengemudi melanggar rambu/marka, tidak menggunakan helm. ”Untuk sasaran benda yakni kendaraan yang memasang lampu isyarat lalu lintas (rotator/strobo) dan kendaraan yang melanggar berat muatan. Tidak sesuai peruntukan dan laik jalan serta peraturan UU lalu lintas lainnya,” kata Juliani.Kasat Lantas menjelaskan, dengan adanya pemberitahuan ini dapat menjadi informasi bagi masyarakat agar mematuhi peraturan lalu lintas. “Kita imbau kepada masyarakat agar tetap mematuhi peraturan lalu lintas dan menyiapkan semua surat kendaraan,” kata AKBP Juliani Prihartini. (m39)
30 Prajurit Yonmarhanlan I Naik Pangkat BELAWAN (Waspada): Sebanyak 30 Prajurit Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan – I) resmi naik pangkat. Upacara kenaikan pangkat dan tradisi siraman bunga dipimpin Danyonmarhanlan I, Letkol Marinir James Munthe, M Tr Hanla di Pantai Naga Samudera Mako Yonmarhanlan I, Jl. Serma Hanafiah, Belawan, Kamis (10/10). Dalam amanatnya, Letkol Marinir James Munthe meminta kepada personel yang naik pangkat agar selalu memaknai kenaikan pangkat adalah amanah yang sangat tinggi nilainya. Untuk itu, kepada prajurit yang naik pangkat terdapat didalamnya ada harapan dan pesan yang begitu besar dari organisasi kepadaTNI AL khususnya Korps Marinir. “Mari kita selalu bersyukur atas segala nikmat
anugerah yang Tuhan berikan, mari terus meningkatkan intelektual dan menyelaraskan Moralitas sehingga dapat mengikuti perkembangan yang sesuai dengan kriteria yang ditentukan satuan atas, sehingga bisa lebih arif dalam bersikap dan bijaksana dalam mengambil keputusan dan selalu berdedikasi sebagai prajurit petarung Korps Marinir,” pesannya. Pada akhir amanatnya, orang nomor di Yonmarhanlan I ini, mengucapkan selamat dan terima kasih atas pengabdian seluruh prajurit yang telah naik pangkat. Harapannya, kepada seluruh prajurit untuk lebih giat melaksanakan tugas dan pengabdian terhadap negara.Acara ditutup dengan kegiatan tradisi siraman bunga dan pengucapan selamat oleh seluruh prajurit kepada Prajurit Marinir yang naik pangkat. (h04)
Waspada/Andi Aria Tirtayasa
Danyonmarhanlan I, Letkol Marinir James Munthe, M Tr Hanla saat menyematkan tanda pangkat kepada seorang personil prajurit Yonmarhanlan I, Jumat (11/10).
Universitaria
WASPADA Senin 14 Oktober 2019
B3
70 Tahun Prof. Dr. Mohd Hatta
SUARA AKADEMIK
FDK UINSU Luncurkan Buku Dakwah PERTENGAHAN 2020, Prof. Dr. Mohd. Hatta guru besar Ilmu Dakwah pada Fakultas Dakwah dan Komunikasi UINSU genap berusia 70 tahun. Untuk menyongsong usia tersebut, FDK UINSU meluncurkan buku dakwah berjudul: “Metodologi Dakwah Membangun Peradaban”. Gagasan peluncuran buku dakwah tersebut disampaikan dalam pertemuan di Medan beberapa waktu yang lalu . Dekan FDK UIN SU, Dr. Soiman, MA dalam pertemuan tersebut menyatakan bahwa rencana peluncuran buku Metodologi Dakwah Membangun Peradaban adalah salah satu bentuk apresiasi sivitas akademika FDK UIN SU terhadap Prof. Dr. Mohd. Hatta yang telah banyak berjasa membangun dan mendedikasikan ilmunya untuk FDK UINSU dari tahun 1983 sampai saat ini. Dekan berharap, buku tersebut dapat diselesaikan pada akhir tahun 2019 ini. Oleh karena itu, kepada Tim pengelola dan juga Tim penulis beliau berharap agar dapat sesegera mungkin mempersiapkan dan menyelesaikannya. Prof. Dr. Mohd. Hatta yang hadir dalam kesempatan tersebut, menyambut baik rencana kegiatan peluncuran buku tersebut. Ketua MUI Medan ini berharap buku yang akan diluncurkan kali ini, tidak lagi membicarakan otobiografi dirinya, tetapi lebih kepada metodologi praktis dalam berdakwah, misalnya bagaimana berdakwah dalam mewujudkan Islam yang rahmatan lil alamin dan bagaimana berdakwah dalam membangun peradaban, dalam tinjauan berbagai disiplin ilmu misalnya sejarah peradaban Islam, fiqh, ilmu komunikasi, konseling, ilmu dakwah, dll. Harapan lain Mohd. Hatta, yang juga selaku ketua Senat UINSU, agar FDK UINSU memiliki laboratorium dakwah, yang dapat melahirkan konsep dan model dakwah serta panduan-panduan dakwah yang dapat dipergunakan oleh para dai baik di Sumatera Utara maupun luar Sumatera Utara. Bahkan harapan Ketua Forum Senat UIN se-Indonesia ini juga, FDK UIN SU bisa manjadi tempat konsultasi baik para dai maupun umat terkait masalah-masalah dakwah dan keumatan. Selanjutnya, Prof. Dr. Abdullah, M.Si, selaku ketua tim pengelola dan penulis merencanakan buku Metodologi Dakwah Membangun Peradaban tersebut akan ditulis oleh para dosen FDK UIN SU, alumni baik yang di dalam kota maupun di luar kota Medan, dan juga akademisi yang punya perhatian terhadap dakwah. Isi buku tersebut menurut beliau nantinya akan mengkaji tentang metodologi dakwah secara teoritis dan aplikasi dakwah dalam berbagai aspeknya. Hadir dalam pertemuan tersebut beberapa tim pengelola dan tim penulis di antaranya Dr. Abdurrahman, M.Pd, Dr. Rubino, MA, Dr. Hasnun Jauhari Ritonga, MA, Dr. Muaz Tanjung, MA, Dr. Nispul Khoiri, M.Ag, Dr. Ahmad Tamrin Sikumbang, MA, Dr. Zainun, MA, Dr. Hasrat Effendi, MA, Dr. Mailin, MA, dan Dr. Khatibah, MA.(m49)
Waspada/Ist
REKTOR UMN Al Washliyah didampingi Ketua Senat dan Wakil Rektor III memberikan piagam kepada mahasiswa FKIP yang berhasil meraih penghargaan dari Kemenristek Dikti.
Lewat Karya Ilmiah, Harumkan UMN Di Tingkat Nasional REKTOR Universitas Muslim Nusantara (UMN) Al Washliyah, Dr H Hardi Mulyono SE, MAP, mengapresiasi adik-adik mahasiswa Fakultas Farmasi dan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) yang mendapatkan penghargaan dari Kementrian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristek Dikti) Direktorat Jenderal (Dirjen) Pembelajaran dan Kemahasiswaan. Mahasiswa kedua fakultas itu mendapatkan insentif program kreativitas mahasiswa (PKM) skema penulisan artikel ilmiah (AI), gagasan tertulis (GT), dan gagasan futuristik konstruktif (GFK) tahun 2019. Hardi Mulyono yang didampingi Ketua Senat UMN AlWashliyah Prof Hj Sri Sulistyawati PhD, berpesan agar adik-adik mahasiswa jangan berhenti untuk berprestasi. “Terus tingkatkan karya ilmiah kalian, lembaga ini senantiasa selalu mendukung penuh kreativitas yang dimunculkan oleh adik-adik mahasiswa,” tutur Rektor kepada Ayu Ashari, Putri Julianti dan Rusmini, ketiganya mahasiswa program studi pendidikan matematika FKIP, serta Dara Arjile dan Tri Rizki, keduanya mahasiswa Fakultas Farmasi. Adik-adik mahasiswa ini, menerima penghargaan dari Kemenristek Dikti lewat program kreativitas mahasiswa skim penulisan artikel ilmiah dengan judul “Indonesiaku Tak Merata” dan “Formulasi Sediaan Kumur-kumur Kombinasi Bunga Kecombrang dan Serai Wangi”. Sementara itu, Wakil Rektor (WR) III Dr Anwar Sadat SAg, MHum mengatakan, PKM yang digulirkan Dirjen Pembelajaran dan Kemahasiswaan untuk seluruh mahasiswa di Perguruan Tinggi se Indonesia, dan UMN sudah mengikutinya selama 10 tahun. “Tahun 2019 ini kita menang dua judul dengan dua skim, yakni skim pertama bidang penelitian dan skim kedua bidang artikel ilmiah,” sebutnya. Anwar Sadat berharap, judul-judul yang lolos seleksi akan lebih banyak lagi dengan topik balasan yang lebih luas. Sejalan dengan peningkatan program kreativitas mahasiswa, baru-baru ini UMN telah menggelar workshop panduan pembuatan proposal PKM untuk semua bidang yang ditawarkan oleh Kemenristek Dikti. (clin)
Konsep Diri Siswa Junaidi, M.Si (Dosen FUSI UINSU dan FAI UMSU)
Waspada/ist
PARA tim pengelola dan penulis buku metedologi dakwah membangun peradaban
NASA Puji OIF UMSU KEPALA National Aeronautics Space Administration (NASA) Amerika Serikat (AS) Dr. Hakeem Oluseyi memberikan kuliah umum di Pascasarjana UMSU, Kamis (10/10), bertajuk: “Multicultural History of Understanding Our Universe”. Selain kuliah umum, Dr Hakeem yang juga sebagai CEO Quarkstar NASA mengunjungi markas Observatorium Ilmu Falak (OIF) UMSU di gedung kampus Pascasarjana Lt 7 Jl Denai Medan. Kuliah umum Dr. Hakeem dibuka Rektor UMSU Dr Agussani, MAP diwakili WR I Dr Muhammad Arifin, M.Hum dan dimoderatori oleh Muhammad Shareza Hafiz. Turut hadir Vice US Consulat Medan Jesica, Dosen Regional English Office (RELO) Rosetta, Kepala OIF UMSU Dr Arwin Rakhmadi Butar Butar, pengurus PWM Sumut Mario Kasduri. Dalam paparannya yang memukau ratusan peserta kuliah umum itu, Dr Hakeem menyinggungbahwaperguruantinggiyang memiliki OIF sangat menguntungkankarenadapatmempelajari tentang astronomi dan membantu banyak masyarakat sepertiyangdilakukanolehUMSU.
Menurut Dr Hakeem, ilmu astronomi tidak bisa dipisahkan dari kehidupan sehari-hari. Contohnya perhitungan waktu dalam satu hari dalam 24 jam dan 1 minggu ada 7 hari. Pada setiap gap perubahan dari bulan sabit ke bulan purnama ada 7 hari dalam satu minggu. “Wow execelent (UMSU) I can amazing,” ujarnya dalam bahasa Inggris disambut tepuk tangan. Dr Hakeem menjelaskan bahwa bapak matematika adalah Alhaitam seorang Scientefic Muslim sebelum Galileo Galilea. DrHakeemmengakubanggamengunjungidanmengisikuliahumum
tentang astronomi di UMSU. Dia salut karena peserta yang hadir ratusan orang dari mahasiswa hingga dosen yang berasal dari berbagai universitas di Medan dan Aceh. Bahkan dia bangga ketika seorang pelajar usia 8 tahun bertanya kepadanya tentang Planet Pluto: apakah Pluto masih bagian dari planet. Moderator Muhammad Shareza Hafiz dengan cepat menerjemahkan pertanyaan si pelajar ke dalam bahasa Inggris. Lalu, Dr Hakeem tersenyum lantas menjawab pertanyaan bahwa ada ratusan planet yang berada di tata surya. Salah
satunya Pluto. Hanya saja dia menjelaskan bahwa planet ada dua kelompok yakni satu ukuran besar dan satu lagi ukuran kecil. Delapan yang ada itu bagian yang besar,sementaraPlutodanratusan planetlainnyaberukurankecil.Jadi, Plutotetapplanet,kataDrHakeem disambuttepuktangandansebagai tanda akhir sesi diskusi. Sebelumnya WR I Dr Muhammad Arifin menyampaikan selamat datang di UMSU dan menjelaskan bahwa OIF merupakansatu-satunyaobservatorium di Pulau Sumatera yang dikelola olehperguruantinggiyakniUMSU yang sudah terakreditasi A. (m49)
Waspada/M.Ferdinan Sembiring
CEO Quarkstar NASA (National Aeronautics Space Administration) AS, Dr Hakeem Oluseyi (2 kanan) bersama WR 2 UMSU, Dr Muhammad Arifin dan Kepala OIF, Dr, H Arwin Juli Butarbutar (kanan) usai memberikan kuliah umum.
Rektor Lantik Wakil Dekan Fakultas Agama Islam UISU REKTOR Universitas Islam Su-matera Utara (UISU), Dr. H. Yanhar Jamaluddin, MAP mengingatkan para dekan di lingkungan UISU agar semua kegiatan akademik dan non akademik mengacu pada nilai-nilai Islam. Setidaknya menuliskan kandungan ayat suci Alquran dan Alhadis dipajangkan di dinding-dinding ruangan tertentu. “Tidak perlu ditulis secara permanen di dinding-dinding, cukup ditulis kaligrafi yang indah, menarik perhatian dan mudah dibaca dan dipahami banyak orang,”kata Rektor saat memberi sambutan pada pelantikanWakil Dekan Bidang Akademik dan Dakwah Islamiyah Drs Ramlan Padang, MA,Wakil dekan Bidang Sumber Daya dan Tata Kelola, Dra Hj Nurdiani, MA, dan Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kewirausahaan, Drs. Parianto, MPd Fakultas Agama Islam periode 20192023, Rabu (9/10) di kampus Jalan SM Raja Medan. Pelantikan dihadiri Ketua PembinaYayasan UISU T. Hamdy Oesman Delikkan Alhajj, Ketua Umum Yayasan, Prof Dr Ismet Danial Nasution, drg, dan pengurus yayasan lainnya , para dekan, dan dosen di lingkungan
UISU, dan Sekretaris Kopertais Wilayah IX Dr AnsariYamamah, MA. Rektor juga berpesan dekan dan Wakil dekan dapat menjalankan tugas penuh tanggungjawab, serta kerjasama yang baik. “Setidaknya ada tiga hal yang harus dilakukan yakni samasama bekerja, saling melengkapi, dan saling mengingatkan,” ucap Rektor. Rektor juga berpesan Fakultas Agama Islam agar dapat memanfaatkan para alumninya untuk berperanserta
memberikan kontribusinya bagi fakultas. Selain tiu, Rektor UISU juga mengingatkan agar pimpinan yang baru dilantik focus terhadap peningkatakan akreditasi Program Studi di Fakultas Agama Islam. “Program Studi harus memperoleh akreditasi sedikatnya B, jika dapat A tentu sangat membanggakan,”tegasnya. Hal yang membanggakan, kata Rektor, FAI UISU pada Tahun Akademik 2019 berhasil menempati posisi kedua mem-
peroleh jumlah mahasiswa terbanyak. Ia berharap pada tahun mendatang dapat ditingkatkan lagi dan hal membutuhkan kerja keras Dekan dan Wakil Dekan FAI. Sementara itu, Sekretaris Kopertais Wilayah IX, Dr Ansari Yamamah, MA, dalam sambutannya mengingatkan agar para Wakil Dekan yang baru dilantik dapat bekerjasama yang baik bagaikanperpaduanmusiksimponi, sehingga enak didengar dan dinikmati banyak orang. (m49)
Waspada/M.ferdinan S
KETUA Umum Yayasan UISU, Prof. Ismet Danial Nasuiton, Rektor UISU, Dr. H Yanhar Jamaluddin, MAP dan Dekan Fakultas Agama Islam, Dr. Firman Maulana foto bersama dengan para wakil dekan yang baru saja dilantik di Ruang Serbaguna Yayasan kemarin.
Wagubsu Harapkan Pelestarian Lingkungan Tak Hanya Seremonial UPAYA pelestarian lingkungan diharapkan tidak hanya sebatas seremonial, tetapi dilakukan secara sungguh-sungguh dalam kehidupan sehari-hari dan
berkesinambungan. Sehingga dapat memberikan dampak yang nyata bagi lingkungan dan masyarakat Sumatera Utara (Sumut). Hal itu disampaikan Wakil
Gubernur (Wagub) Sumut Musa Rajekshah saat membuka secara resmi kegiatan Kemah Konservasi 2019 yang digelar Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Sumut,
Waspada/M.Ferdinan Sembiring
WAGUB Sumut Musa Rajekshah, Rektor UMA Prof Dadan Ramdan, Kepala BBKSDA Sumut Hotmauli Sianturi dan pejabat lainnya saat melepas burung menandai pembukaan Kemah Konservasi 2019, di Kampus I UMA, Kamis (10/10).
di Kampus 1 Universitas Medan Area (UMA), Jalan Kolam, Nomor 1 Medan Estate, Kamis (10/ 10).”Peringatan tentang lingkungan tidak sebatas hanya seremonial saja, tapi bisa diaplikasikan ke kehidupan sehari hari. Karena ini akan kita wariskan buat anak cucu kita,” ujar Musa Rajekshah yang akrab disapa Ijeck. Ijeck mengapresiasi atas digelarnya kegiatan Kemah Konservasi 2019. Menurutnya, dengan adanya acara ini bisa memberi edukasi kepada masyarakat mengenai penting-nya lingkungan.”Kita dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut sangat mendukung acara ini untuk membangkitkan kesadaran masyarakat tentang perlunya menjaga lingkungan, tentang menjaga semua ciptaan Tuhan, yang sudah diberikan kepada kita baik tumbuhan, hewan dan segala sesuatunya. Mudah mudahan kalau ini terus terjaga bisa kita jaga dan bangkitkan
semangat peduli lingkungan dari mulai anak anak kita sampai dengan nanti,” ujar Ijeck. Rektor UMA Prof Dr Ir Dadan Ramdan MEng MSi mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu perwujudan dari visi UMA sebagai kampus yang sehat dan bersih.”Tentu kampus sebagai dunia pendidikan harus mendukung terutama kegiatan konservasi lingkungan dan kebetulan UMA juga memiliki visi sebagai kampus yang sehat dan bersih. Untuk itu kami sangat mendukung terhadap kegiatan yangdiselenggarakanbekerjasama dengan BBKSDA karena juga melibatkan mahasiswa karena mahasiswa juga harus peduli terhadaplingkungan,”ujarDadan. Kepala BBKSDA Sumut Dr Hotmauli Sianturi mengatakan, kemah konservasi yang digelar 10-12 Oktober itu merupakan acara rutin tahunan BBKSDA, dan ini adalah kali pertama kegiatan ini digelar di lingkungan universitas. “Harapan kita ini
di tengah-tengah pergu-ruan tinggi, di tengah mas-yarakat yang sedang me-nuntut ilmu, kita harapkan mereka menjadi bibit-bibit potensial pemimpin, di manapun mereka berada maka jiwa konservasinya bisa terbawa,” ujar Hot-mauli. Turut hadir dalam acara ini di antaranya Bupati Serdang Bedagai H Soekir-man, Wakil Bupati Deli Ser-dang HM Ali Yusuf Siregar, Wali Kota Medan Drs H T Dzulmi Eldin S MSi MH diwa-kili Kadis Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Medan H M HusniK, Ketua Yayasan Haji Agus Salim (YPHAS) Drs HM Erwin Siregar MBA, pimpinan OPD Pemprov Sumut, Kepala Balai Besar Taman Nasional Gunung Leuser, Kepala PemantapanKawasanHutanWilayah 1Sumut,seluruhkaderkonservasi, mahasiswa dan siswa pecinta alam dan civitas akademika UMA. (m49)
Salah satu fungsi komunikasi dalam pendidikan adalah fungsi sosial. Dari fungsi sosial ini, urutan yang paling utama adalah membentuk konsep diri. Informasi ini memberikan pada kita bahwa komunikasi yang terjadi di dunia pendidikan, baik formal (yang dilakukan guru dengan para siswanya) maupun nonformal (yang dilakukan oleh orang tua dengan anak-anaknya) dapat membentuk sebuah konsep diri bagi anak-anak. Secara sederhana, konsep diri adalah penilaian seseorang tentang diri nya sendiri. Mulai dari penilaian nya tentang fisiknya, psikisnya, emosi nya dan juga kecerdasannya yang pada akhirnya dapat mempengaruhi gaya dan sikapnya saat ia berkomunkasi dengan orang lain. Penilaian seseorang tentang dirinya didapatkan dari penilaian orang lain saat ia melakukan komunikasi. Seseorang akan menilai dirinya dengan Positif atau negatif tergantung seberapa banyak ia mendapatkan penilaian positif atau negatif tentang dirinya dari interaksinya dengan orang lain. Dengan kata lain, ketika seseorang banyak mendapatkan respon negatif, maka ia akan cenderung menilai dirinya positif. Begitu juga sebaliknya, ketika ia selalu mendapatkan respon negatif, maka ia akan cendrung menilai dirinya negatif. Berpedoman pada narasi di atas, maka aktivitas komunikasi dalam dunia pendidikan, diharapkan para pendidik untuk menghindari memberikan panggilan pada anak didiknya dengan panggilan-panggilan yang negatif. Hal ini agar para peserta didik tidak memandang atau menilai dirinya dengan nilai yang buruk atau negatif. Menilai diri sendiri dengan nilai yang negatif, akan memiliki dampak yag tidak baik bagi diri seserang dan pada akhirnya akan mempengruhi gaya komunikasinya dalem kehidupan. JalaluddinRakhmat(2013)pernahmemaparkantentangbebearapa ciridarikonsepdirinegatifdalambukunyayangberjudul“Psikologi Komunikasi”. Adapun cirinya sebagai berikut: Pertama: PekaTerhadap Kritik. Orang yang peka terhadap kritikan biasanya mudah marah atau naik pitam ketika mendapat kritikan. Ia menganggap setiap kritik yang diberikan adalah sebagai usaha untuk menjatuhkan harga dirinya. Orang ini cenderung membela dirinya dengan cara mempertahankan pendapatnya dengan logika yang keliru walaupun sebenarnya dia sadar bahwa dirinya salah Kedua: Responsif Terhadap Pujian. Untuk orang seperti ini, segala “embel-embel” yang bertujuan menaikkan harga dirinya selalu menjadi perhatiannya, baik “embel-embel” akademik (Diploma, Sarjana, Master, Doktor dll) maupun “embel-embel” ibadah (Haji). Oleh sebab itu, biasanya Ia marah ketika orang lupa mencantumkan gelar haji di depan namanya, atau selalu memakai gelar akademiknya dalam forum-forum yang tidak ada kaitannya dengan kegiatan akademik. Sebenarnya tidak berdosa menggunakan gelar haji atau gelar sarjana karena memang tidak ada larangan dan tidak bertentangan dengan Al-Qur’an dan Hadits. Tetapi pantaskah kita marah ketika orang lupa menyebutkannya? Ketiga: Hiperkritis terhadap orang lain. Orang yang hiperkritik dapat ditandai dengan selalu mengeluh, mencela dan meremehkan apapun dan siapapun. Dia tidak mau mengungkapkan perghargaan dan mengakui kelebihan yang dimiliki orang lain. Dalam pandangan dirinya dialah yang paling sempurna, paling baik akalnya, paling benar prilakunya dan lain-lain. Sehingga ia cenderung mencari kelemahan orang untuk dijadikan bahan kritikan. Keempat: Bersikap Pesimis Terhadap Kompetisi. Orang seperti ini biasanya enggan untuk bersaing. Ia menganggap teman-teman yang ada disekitarnya merupakan pesaing hidupnya yang harus disingkirkan, sehingga ketika mendapat informasi apapun ia akan menyembunyikannya dari teman-temannya. Seandainya terpaksa harus berkompetisi maka berlaku curang, karena ia beranggapan orang lain merupakan penghalang rezekinya. Ketika mendapat kegagalan maka ia akan menyalahkan oang lain dan terakhir ia pun akan menyalahkan Tuhan Melihat begitu tidak sehatnya jiwa seseorang yang memiliki konsep diri negattif, maka sudah sepatutnya mulai dari sekarang mulaidaridirisendiri,kitatidakmemanggiloranglaindenganpanggilan negatif, terutama pada anak didik kita, karena hal ini nanti akan dijadika referensi oleh mereka dalam menilai diri mereka.
Tim Unimed Gelar PKM Di Desa Pantai Gading PRORAM Kemitraan Masyarakat (PKM) merupakan salah satu program pengabdian kepada masyarakat (PPM) yang dikembangkan Direktorat Riset dan Pengabdian kepada Masyarakat (DPRM) Ditjen Risbang Kemenristekdikti. Tim dosen Unimed yang melaksanakan program tersebut terdiri dari dari Sutrisno, S.T, M.T. dan Indra Koto, S.T., M.Eng. dibantu dua orang mahasiswa yaitu Jefri Suranta Purba dan Alwen Juiver Siregar serta sebagai tenaga ahli dalam pelatihan penggunaan dan perawatan alat produksi pelet pakan ikan nila kapasitas 25 kg/jam adalah Ir. Batumahadi Siregar, M.T. Pelaksanaan penyuluhan, pelatihan, dan peyerahan alat dihadiri oleh Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Kecamatan Sejanggang Setio Widayat, S.Kom. beserta beberapa anggota BPD lainnya dan disaksikan oleh pendambing yang telah ditugaskan dari LPPM Unimed yaitu Sadlik. Kegiatam dilaksanakan 7 September 2019 di Desa Pantai Gading Kecamatan Sejanggang Kabupaten Langkat.Tujuan dari kegiatan iniadalah:memberipenyuluhan,sosialisasidanpelatihanketerampilan bagi kelompok mitra tentang proses produksi pellet pakan ikan nila dengan memanfaatkan sumber bahan baku yang sangat banyak ketersediaannya di Desa Sejanggang, berupa Jagung, singkong, dan lainnya Kemudian memberikan dengan meyerahkan langsung kepada ketua kelompok seperangkat mesin produksi pellet pakan ikan nila kapasitas 25 kg/jam, dan memberikan latihan bagi kelompok mitra mengenai cara perawatan alat agar dapat dicapai keberlangsungan proses sesaui dengan harapan semua pihak. Tim dosen Unimed, Sutrisno, S.T., M.T. melakukan pendampingan dan evaluasi pada 21 September 2019 dimana alat tersebut ditempatkan di rumah ketua mitra kelompok budidaya ikan nila yaitu Drs. Fajar Sidik. Sutrisno ketua Tim PKM, mengucapkan terimakasih kepada LPPM Unimed atas dukungan dan kesempatan kepada tim kami untukmelaksanakankegiatanpengabdiankepadamasyarakatini,serta ucapan terimakasih kami kepada dosen dan mahasiswa Unimed yang ikut mendukung sehingga terwujudnya kegiatan ini. Drs. Fajar Sidik selaku ketua kelompok mitra, menyampaikan apresiasi dan rasa terimakasih atas kontribusi Unimed melalui para dosen, mahasiswa, tim ahli, dan pendamping yang telah melaksanakan kegiatan pengabdian di Desa Patai Gading. (m49)
Waspada/ist
TIMPKMUnimedtengahmelakukanpendampingankepadakelompok mitra yang mendapat bantau mesin produksi pellet pakan ikan nila.
Aceh
B4
WASPADA Senin 14 Oktober 2019
Pemkab Aceh Tamiang Perketat Pencairan Dana Hibah Dan Bansos
Waspada/Muji Burrahman/B
BANJIR di Nagan Raya merendam tiga kecamatan yang terparah jembatan penghubung Alue Buloh dan Krueng Mangkom rusak berat akibat jebol diterjang banjir, Minggu (13/10).
Sungai Meluap, Nagan Raya Terendam Banjir NAGAN RAYA (Waspada): Akibat hujan seharian, air sungai di Kabupaten Nagan Raya meluap menyebabkan tiga kecamatan terendam banjir, Minggu (13/10). Pantauan Waspada hingga berita ini dikirim kemarin
siang, tim Tagana, TKSK, BPBD sedang berada di lokasi banjir untuk memantau. Kepala BPBD Nagan Raya Hamidi SE didampingi tim pemantauan Agus menjelaskan, sampai saat ini sudah tercatat 69 unit rumah warga yang terendam banjir, semua itu terdiri tiga kecamatan yakni Kecamatan Seunagan, Seunagan Timur dan Beutong. “Jika hujan lagi perkiraan
akan naik lagi, cuma semua warga harus waspada karena ini musim hujan, BPBD dan Dinsos selalu siaga 1 untuk masa panik,” katanya. “Dari bencana ini rumah yang terendam banjir dan tebing jebol di Desa Blang Bayu, Desa Kuta Jeumpa, Desa Alue Buloh dan Krueg Mangkom, serta sebagian Desa Parom meskipun hujan sudah reda namun tim tetap memantau
dan waspada banjir susulan,” jelas Nasruddin. Sementara Dinas Sosial Nagan Raya bersama Tagana melakukan bantuan masa panik untuk korban banjir yang sampai saat ini terus dilakukan kepada warga yang terkena musibah banjir. Kepala Dinas Sosial Muhajir Hasballah mengatakan, semua yang terkena banjir di tiga kecamatan diberi bantuan
agar dapat digunakan oleh korban banjir. “Muspika juga ikut menyalurkan bantuan tersebut. Berupa beras, mi instan dan lainnya yang diperlukan,” kata Muhajir. Dari 69 unit, dirincikan Desa Blang 24 unit, Kuta Jeumpa tiga unit, Alue Buloh 20 unit rumah, Krueng Mangkom 20 d a n Pa ro m d u a u n i t r u mah.(cb07/I)
Berangkat Garuda Indonesia Banda Aceh (BTJ) 17:50 Banda Aceh (BTJ) 07:00 Banda Aceh (BTJ) 15:40 Banda Aceh (BTJ) 17:50 Medan (KNO) 20:35 Jakarta (CGK) 12:00 Jakarta (CGK) 17:45 Medan (KNO) 16:10 Lhokseumawe (LSW) 17:00 Medan(KNO) 15:40 Note: Minggu – Senin - Rabu dan Jumat Sabang (SBG) 10:40 Medan (KNO) 08:50 Note: Rabu – Jumat dan Minggu Lion Airways: Banda Aceh (BTJ) Banda Aceh (BTJ) Banda Aceh (BTJ) Banda Aceh (BTJ) Jakarta (CGK) Jakarta (CGK) Medan (KNO) Medan (KNO)
06:00 16:35 06:00 16:35 11:50 17:25 14:50 20:35
Wings/Lion: Lhokseumawe (LSW) Medan (KNO) 10:20 Note: Selasa – Kamis- Sabtu Nagan Raya (MEQ) 12:00 Medan (KNO) 10:45 Note:setia hari
Tiba Medan (KNO) 18:55 Jakarta (CGK)direct 09:55 Jakarta (CGK)direct 18:35 Medan (KNO) 18:55 Jakarta (CGK) 23:00 Banda Aceh (BTJ)direct 14:50 Banda Aceh (BTJ)direct 20:35 Banda Aceh (BTJ) 17:10 Medan (KNO) 18.10 Lhokseumawe (LSW) 16:30 Medan (KNO) Sabang (SBG)
12.10 10:10
Medan (KNO) Medan (KNO) Jakarta (CGK) Jakarta (CGK) Banda Aceh (BTJ) Banda Aceh (BTJ) Banda Aceh (BTJ) Banda Aceh (BTJ)
07:05 17:40 10:15 21:35 15:55 21:30 15:55 21:30
11:35 Medan (KNO) Lhokseumawe (LSW)
12:25 11:10
Medan (KNO) Nagan Raya (MEQ)
12:55 11:35
bupati tentang penetapan daftar calon penerima, naskah perjanjian hibah Kabupaten (NPHK) serta pakta integritas dari penerima hibah dan bantuan sosial. Poin lainnya dengan tegas dinyatakan, PPPKD selaku BUD agar memerintah kuasa BUD untuk menolak penerbitan SP2D atas pengamprahan setiap kegiatan terkait belanja hibah dan bantuan sosial dari SKPK jika persyaratan kelengkapan dokumen belum terpenuhi. Informasi diperoleh Waspada Minggu (13/10), poin yang menjadi kekhawatiran untuk bisa dilakukan pencairan dana kegiatan hibah ini adalah menyangkut Naskah Perjanjian Hibah Kabupaten (NPHK) yang langsung ditandatangani Bupati Aceh Tamiang. Bahkan dikabarkan ada pekerjaan hibah ke masyarakat yang telah selesai dikerjakan, tetapi belum bisa dilakukan pencairan karena NPHK nya belum ditandatangani Bupati. Pada sisi lain juga kekhawatiran bagi rekanan dan mulai banyak diperbincangkan, dimana realisasi anggaran 2019 hanya tersisa dua bulan lebih lagi, sementara proses NPHK itu sendiri sebelum ditandatangani Bupati, harus di paraf terlebih dulu oleh pejabat terkait lainnya. Artinya, dalam proses administrasi NPHK ini tak menutup kemungkinan bisa memakan waktu beberapa hari, bahkan hitungan mingguan. Hal itu dapat saja terjadi jika ada pejabat yang berkaitan untuk proses NPHK ini sedang melaksanakan dinas luar daerah, sudah tentu prosesnya terhenti sementara.(cri/B)
Waspada/Arief H/B
PELAYANAN di Kantor BPJS Cabang Aceh Singkil di Kec. Gunung Meriah.
Klaim JKN-KIS Tertunggak Miliaran
450 Penabuh Rapai Pulot Geurimpheng Semarakkan Pembukaan AIP BIREUEN (Waspada): Penampilan 450 putra Bireuen menabuh alat musik tradisional Aceh Rapai Pulot Gerimpheng pimpinan Syeh Ayi, turut menyemarakkan pembukaan Aceh Internasional Percussion (AIP) rangkaian HUT ke-20 Kabupaten Bireuen. Kegiatan diikuti talent mancanegara dan nasional juga dari daerah itu, dibuka Plt Gubernur Aceh, Ir Nova Iriansyah, MT diwakili Asisten II H Teuku Ahmad Dadek, di Stadion Cot Gapu, Sabtu (12/10) malam. Penampilan grup turut diiringi sembilan rapai besar digantung dan ditabuh sambil berdiri, memukau pejabat serta ribuan masyarakat dari usia muda, remaja, juga orang tua bersama anak dan anggota keluarga memadati stadion. BupatiBireuenHSaifannur,S.Sosmengucapkanselamatdatang bagi kontingen Aceh Internasional Percussion, yang digelar atas program Pemerintah Aceh melalui Dinas Kebuda-yaan dan Pariwisata dan dipercayakan Bireuen tuan rumah penyelenggara. Dikatakan, rapai salah satu instrumen perkusi Aceh yang kaya akan sejarah dan nilai budaya. Perkusi Aceh tidak kalah dari Perkusi dunia serta mampu menambah keragaman perkusi dunia. “Usaha kitalah yang mampu menggiring arah pandang dunia untuk melirik potensi rapai yang ada di Aceh,” tutur Saifannur dan dalam event ini juga menghadirkan workshop pembuatan rapai sebagai wujud arah industrialisasi rapai Aceh. Tujuannya workshop melalui UPTD Taman Seni dan Budaya, menghadirkan sensasi empiris pada peserta. Pengalaman estetis ini yang akan menimbulkan kecintaan peserta sehingga suatu hari ia akan mencari dan mengembangkan rapai di negara masing-masing. “Tentu saja beda rapai yang kita beli dengan buat sendiri,” imbuh Bupati seraya mengajak kita semua mengembangkan kebudayaan lokal memiliki nilai kearifan budaya yang tinggi serta menciptakan habitatnya sesuai perkembangan zaman. Plt Gubernur Aceh, Ir Nova Iriansyah, MT diwakili Asisten II H Teuku Ahmad Dadek diantaranya mengatakan, bahwa dunia internasional mengakui Aceh memiliki potensi wisata yang sangat besar, baik keindahan alam dan budaya lokal sangat unik dan menarik salah satu rapai. “Kita berharap kesenian perkusi Aceh ini dapat menjadi bagian perkembangan musik perkusi dunia, kesian tradisional sebagai pusaka budaya perlu terus dipelihara dan dilestarikan,” pesannya. “Kami berterimakasih bagi masyarakat Bireuen atas antusiasnya hadir saksikan acara ini. Melalui Aceh Internasional Percussion ini kita menjadi bukti kita harus bangga dengan budaya asli Aceh, untuk itu mari kita jaga dan rawat budaya ini hingga jati diri kita sebagai ureung Aceh akan tetap kuat,” imbau Plt Gubernur. (cb02/B)
ACEH TAMIANG (Waspada): Pihak Pemkab Aceh Tamiang memperketat administrasi pencairan dana hibah dan bantuan sosial bagi masyarakat yang bersumber dari APBK Aceh Tamiang Tamiang Tahun 2019. Upaya penertiban administrasi ini dikabarkan juga meresahkan sejumlah rekanan pelaksana kegiatan hibah. Kegelisahan sebahagian rekanan pelaksana kegiatan hibah itu setelah Bupati Aceh Tamiang, H. Mursil mengeluarkan surat terguran terkait pelaksanaan, penatausahaan, monitoring serta evaluasi hibah dan bantuan sosial semester I Tahun Anggaran 2019 dengan nomor 900/4748 tertanggal 15 Agustus 2019 yang disampaikan kepada kepala SKPK di lingkungan Pemkab Aceh Tamiang. Poin yang tertera dalam surat teguran Bupati Aceh Tamiang itu antara lain disebutkan, berpedoman pada Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia nomor 123 Tahun 2018 tentang perubahan keempat atas Peraturan Menteri Dalam Negeri nomor 32 Tahun 211 tentang pedoman pemberian hibah dan bantuan sosial yang bersumber dari APBK Pasal 18 dan Pasal 36 yang menyatakan, tentang pertanggungjawaban pemerintah daerah atas pemberian hibah dan bantuan sosial. Maka pihaknya menegur kepala SKPK pengelola belanja hibah dan bantuan sosial agar segera menertibkan dan melengkapi dokumen-dokumen yaitu, surat permohonan (proposal) dari calon penerima hibah dan bantuan sosial kepada bupati, keputusan
Pelayanan Di RSUD Aceh Singkil Terganggu
Waspada/Abdul Mukthi Hasan/B
SISWA-siswi menampilkan aneka macam pakaian adat dalam gelar pawai festival budaya HUT ke 20 Kabupaten Bireuen, Minggu (13/10).
Pakaian Adat Aceh Sampai Papua Hiasi Festival Budaya HUT Bireuen BIREUEN ( Waspada): Aneka ragam pakaian adat Aceh juga sejumlah provinsi di Indonesia sampai Papua, dipakai siswa-siswi SMP, MTs, SMA, SMK, MA menghiasi semaraknya pawai festival budaya, dalam rangka HUT ke20 Kabupaten Bireuen. Turut menampilkan juga pakaian muslim, pakaian kreasi seperti putri sirih, kertas, ragam profesi, badut dan tokoh seram seperti nenek lampir, mobil dan becak hias, ada Barongsai dari Yayasan HAKA Banda Aceh, digelar, Minggu (13/10). Pantauan Waspada, barisan pawai diapit drum band siswa dilepas Bupati Bireuen H Saifannur, S.Sos, disertai Ketua sementara DPRK, Dandim, Kapolres, Wadanyonif RK 113/ JS, staf ahli, asisten, kepala dinas, badan, kantor, di depan kantor DPRK. Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdik-
pora) Bireuen, Drs M Nasir, MPd dan Ketua Panitia juga Kabid Pembinaan SMP, Zamzami, SPd, ditanyai awak media ini mengatakan, festival budaya ini diperlombakan sesuai katagori. Disebutkan, peserta drum band tingkat Sekolah Dasar (SD) 4 tim, Madrasah Ibtidaiyah (MI) 5 tim, Sekolah Menengah Pertama (SMP) 5 tim, dan Madrasah Tsanawiyah (MTs) 3 tim, juga Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) ada 2 tim. Karnaval diikuti dari SMP 12, MTs 3, SMA 7, SMK 2 dan MA 3, untuk setiap sekolah tingkat SLTA masing-masing dilengkapi satu unit mobil hias dan SLTP satu unit becak hias. ”Drum band, pawai budaya, kendaraan ini dinilai dan diperlombakan sesuai katagori masing-masing,” jelas Zamzami ditemui di lokasi. Senada dikatakan Kadisdikpora Bireuen Drs M Nasir,
MPd ditanyai lebih lanjut, festival budaya ini digelar dalam rangka HUT ke 20 Bireuen dan juga melestarikan adat dan budaya. Dengan kegiatan ini juga dapat menghibur masyarakat dan para pedagang asongan dagangannya laku terjual kepada warga di kampung-kampung datang ke kota, jadi perputaran ekonomi bergerak. Rute dilalui start depan kantor DPRK belok kiri menuju jalan depan Bank BNI lokasi panggung utama, lurus belok kanan ke jalan bengkel, kemudian belok kanan dari jalan samping Fand Land. Berjalan lurus melalui jalan Ramai, tembus jalan Listrik, belok kanan masuk ke jalan Jati dan belok kiri menuju arah pusat kota, ke kiri depan pendopo, belok kiri masuk jalan ke jalan RSUD dr Fauziah, lalu bubar barusan, rinci Drs M Nasir, MPd. (cb02/B)
SINGKIL (Waspada): Akibat telatnya pembayaran klaim Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dan Kartu Indonesia Sehat (KIS), di RSUD Aceh Singkil, sehingga pelayanan di rumah sakit itu terganggu. Tunggakan pembayaran klaim biaya JKN dan KIS di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Aceh Singkil itu disebutkan hingga mencapai Rp4 miliar. Direktur RSUD Aceh Singkil melalui Kabid Penunjang Medis, Dr Hendrika, Jumat (11/ 10) mengatakan, RSUD Aceh Singkil sudah mengajukan klaim pembayaran biaya BPJS hingga Mei 2019. Sementara, BPJS Kesehatan baru membayarkan biaya JKN–KIS itu hingga Februari 2019. “Akibatnya, pelayanan di RSUD Aceh Singkil terganggu ataupun terkendala,” terangnya. Katanya, akibat keterlambatan pembayaran klaim JKN dan KIS itu berdampak terhadap pelayanan di RSUD. “Seperti penurunan motivasi bagi penyedia jasa kepada pasien, serta mengalami kendala dalam penyediaan obat-obatan dan Bahan Medis Ha-
bis Pakai (BMHP),” ucap Hendrika. Terpisah, Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Cabang Tapak Tuan yang membawahi empat kabupaten/kota di Provinsi Aceh, T. Fauzansyah selaku Staf Pelayanan Komunikasi publik membenarkan pembayaran klaim JKN-KIS untuk Aceh Singkil baru terbayar hingga Februari 2019. Menurutnya hal ini terjadi, lantaran pengajuan pembayaran JKN-KIS yang di klaim oleh RSUD Aceh Singkil kepada BPJS Kesehatan juga mengalami keterlambatan. “Benar pembayaran BPJS baru di bayarkan sampai Februari. Akan tetapi terlambatnya pembayaran JKN- KIS untuk Aceh Singkil karena klaim pengajuan juga terlambat kita terima,” esbut Fauzan. Sementara pihak BPJS, menerapkan mekanisme proses pembayaran kepada Rumah Sakit yang terlebih dulu melakukan pengajuan. “Kendati informasi tentang BPJS Kesehatan yang sedang mengalami defisit, juga sedikit berpengaruh bagi pembayaran JKNKIS di daerah,” bebernya.(cah/B)
Bank CIMB Niaga Syariah Sumbang 50 Unit Komputer Ke Dayah DQA BANDA ACEH (Waspada): Direktur Syariah Banking CIMB Niaga Pandji P. Djajanegara beserta rombongan melakukan kunjungan ke Dayah Darul Quran Aceh (DQA) di jalan Banda Aceh-Medan, Km 19,5 Gampong Tumbo Baro, Kecamatan Kuta Malaka, Aceh Besar. Kedatangan direktur salah satu Bank Syariah ini disambut oleh Pembina YayasanWakaf Haroen Aly Dayah Darul Quran Aceh, Tgk. H. Irawan Abdullah dan Zulfikri Haroen serta Direktur DQA, Ustad Hajarul Akbar Al Hafiz MA. “Rombongan dari Bank CIMB Niaga Syariah itu dalam rangka menjalin silaturrahmi dan mempererat persaudaraan antara sesama. Selain itu juga menjalin kerjasama dalam pengembangan IT dan sistem pembayaran yang modern di DQA,” kata Tgk H Irawan Abdullah, di dayah tersebut, Sabtu (12/10). Tgk H Irawan Abdullah menjelaskan dalam kunjungan itu, pihak Bank CIMB Niaga
Syariah juga akan menyumbangkan 50 unit komputer lengkap dengan fasilitasnya untuk laboratorium komputer. Sementara Direktur Syariah Banking CIMB Niaga Pandji P. Djajanegara sangat terkesan dengan keberadaan DQA. Menurutnya DQA sangat menarik di mana para siswanya santun, udaranya sejuk dan prospeknya juga sangat bagus. Selain itu asramanya juga bersih, rapi dan indah. “Sebelumnya kita juga telah menyerahkan bantuan senilai Rp250 juta untuk wakaf masjid. Untuk tahap kedua ini kita bantu 50 unit komputer dengan fasilitas yang lengkap. Dan bantuan untuk penguatan IT ini juga dalam rangka menyukseskan DQA tanpa uang cash. Artinya mulai tahun depan seluruh kegiatan di DQA akan menerapkan sistem online termasuk e-money. Semoga saja bantuan kita ini akan bermanfaat untuk kemajuan DQA,” pungkas Pandji. (b02/C)
Samsat Langsa Akan Tambah Jam Layanan LANGSA (Waspada): Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) Kota Langsa akan membuka tambahan jam layanan bagi para pembayar pajak maupun pungutan STNK. Kepala UPTD Wilayah VIII BPKA Langsa, Anuar Daud SIP, kepada wartawan di ruang kerjanya, Minggu (13/10) mengatakan, Insya Allah tambahan jam layanan bayar pajak dan pungutan STNK bagi warga akan dpierpanjang waktunya untuk memberikan pelayanan yang maksimal kepada wajib pajak khususnya warga
Kota Langsa. Dijelaskanya lagi, pemberlakuan tambahan jam layanan akan di liunching pada awal November 2019 mendatang demi meningkatkan PAD serta memberikan layanan pada masyarakat luas yang ingin membayarkan pajak kendaraannya. “Pada 1 November 2019 buka jam layanan tambahan dari mulai pukul 08:30 hingga 15:00 berlaku Senin - Kamis, sedangkan Jumat dan Sabtu pada pukul 08:30 hingga 12:00, yang sebelumnya dari jam 09:00 sampai 13:00 saja, berarti
ada penambahan sekitar dua jam dari sebelumnya,” jelas Anuar. Ditegaskan Anuar, inisiasi penambahan jam layanan ini sudah tertuang dalam dan ditandatangani oleh tim Pembina Samsat Aceh yaitu Direktur Lalu Lintas Polda Aceh, kepala Badan Pengelolaaan Keuangan Aceh serta kepala PT Jasa Raharja (Persero) Cabang Aceh. “Artinya dengan adanya tambahan jam layanan pembayaran pajak bagi masyarakat dapat memaksilkan pendapatan atau menggenjot PAD,” tukas Anuar.(m43/B)
Waspada/T.Mansursyah/B
PEMBINA Yayasan Wakaf Haroen Aly Dayah DQA Tgk. H. Irawan Abdullah (4 dari kiri) foto bersama dengan Direktur Syariah Banking CIMB Niaga Pandji P. Djajanegara beserta rombongan saat melakukan kunjungan ke Dayah DQA, Aceh Besar, Sabtu (12/10).
Aceh
WASPADA Senin 14 Oktober 2019
B5
Pengguna Jalan Tewas Gara-gara Jalan Negara Berlubang PEUREULAK (Waspada): Gara-gara ban sepedamotornya masuk ke lubang di jalan rusak, seorang pengguna jalan menghembuskan nafas terakhir setelah menghantam mobil Mitsubishi tronton tangki BL 8839 Z di Jalan Lintas Sumatera Banda Aceh - Medan, persisnya di Desa Alue Bu Jalan, Kec. Peureulak Barat, Kab. Aceh Timur, Sabtu (12/10) dinihari. Akibatnya, penumpang sepeda motor meninggal dunia di lokasi kejadian. Korban bernama M. Jamil, 72, asal Desa Kp. Teungoh, Kec. Langsa Kota. Sedangkan Jamaluddin, 35, warga yang sama pengendara sepedamotor mengalami luka-luka. Kecelakaan berawal ketika Jamaluddin, yang mengendarai Yamaha Lexi BL 4573 UAF, melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Idi (barat) ke Langsa (timur). Sesampai di lokasi, ban depan sepedamotornya masuk ke lubang persis di jalan rusak. Spontan, Jamaluddin hilang kendali dan sepedamotornya oleng ke kanan dan menghantam bagian depan mobil tronton tangki BL 8839 Z yang disopiri Mukhtaruddin, 60, asal Bireuen. Mendengar dentuman keras, warga sekitar berhamburan ke lokasi membantu mengevakuasi korban ke Puskesmas Peureulak Barat. Tetapi sesaat sebelum ditangani para medis, M. Jamil diketahui telah meninggal dunia akibat dari pendarahan hebat di bagian kepala. “Iya, satu orang penumpang sepedamo-
tor meninggal dunia dan pengendara sepedamotor mengalami luka-luka,” ujar Kapolres Aceh Timur AKBP Eko Widiantoro, S.Ik, MH, melalui Kasat Lantas AKP Aditia Kusuma, kepada Waspada, Minggu (13/12). Dikatakan, korban meninggal dunia sudah diserahkan ke pihak keluarga untuk difardhukifayahkan. Sementara korban lukaluka masih dalam perawatan medis. “Kedua kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan ini sudah diamankan dan kasusnya masih dalam proses,” tutup Aditia Kusuma. Tabrak Lembu Sementara kakak beradik yang sedang mengendarai sepeda motor mengalami lukaluka setelah tertabrak lembu yang berkeliaran di Jalan Negara Banda Aceh - Medan, persisnya di Desa Tanoh Anoe, Kec. Idi Rayeuk, Kab. Aceh Timur, Sabtu (12/10) sekira pukul 18:00. Kedua korban bernama Susi, 20, dan Hayani, 18, asal Kota Langsa. Keduanya sempat ditangani di RSUD Dr. Zubir Mahmud Aceh Timur, namun tak lama pihak keluarga meminta untuk dirujuk ke RSUD Langsa. Tak lama setelah menabrak hewan ternak di jalan dua jalur itu, warga setempat mengamankan induk lembu. Sementara anak lembu ditarik ke pinggir, karena mati saat tertabrak sepedamotor. “Kecepatan sepedamotornya agak tinggi mungkin karena jarak terlalu dekat tidak sempat mengelak,” kata Dedy, warga Idi Rayeuk.(b24/C)
Waspada/Munawar/B
PULUHAN kader HMI Cabang Langsa melakukan aksi bakar kardus di depan pintu pagar Kampus IAIN Langsa, Sabtu (12/10) malam.
Dualisme HMI Langsa Berujung Bentrok LANGSA (Waspada): Buntut dualisme kepemimpinan di organisasi kemahasiswaan HMI Cabang Langsa berujung saling bentrok antara kubu Boidatul Khoi dan Muhammad Jailani saat akan melaksanakan pelantikan di Auditorium IAIN Zawiyah Cot Kala, Sabtu (13/10) malam.
Waspada/M. Ishak/B
SALAH satu korban kecelakaan ketika berada di Puskesmas Peureulak Barat, Aceh Timur, Sabtu (12/10) dinihari.
Kuota Solar Ke SPBN Minim IDI (Waspada): Kuota bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi jenis solar yang disalurkan PT Pertamina (Persero) ke Stasiun Pengisian Bahan bakar Nelayan (SPBN) di Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Idi, Kab. Aceh Timur, dinilai minim. Dibanding jumlah pertumbuhan Kapal Motor (KM) di sana, kuota yang dibutuhkan rata-rata mencapai 72.000 liter dalam sepekan atau 292.000 liter per bulan. Amatan Waspada dampak dari kelangkaan solar bersubsidi dalam sebulan terakhir, puluhan kapal motor (KM) dalam berbagai ukuran tidak melaut. Pengusaha kapal kini memutuskan ‘gantung jala’. Tapi sebagian nelayan yang mampu mendapat solar di atas harga subsidi dari kios pengecer tetap melaut dalam jangka waktu antara 2-3 hari, padahal saat pasokan solar subsidi normal biasanya nelayan melaut mencapai 10-15 hari. Di sudut Komplek PPN Idi terdapat sebuah SPBN, namun sejak 8 Oktober hingga 13 Oktober tidak beroperasi lantaran tidak memiliki stok solar bersubsidi. Sementara puluhan kapal mengantre di sepanjang dermaga PPN Idi. Sebagian nelayan memutuskan memperbaiki alat tangkap, bahkan sebagian nelayan juga memperbaiki mesin perlengkapan kapal, termasuk lampu dan dinding kapal yang rusak. “Kuota solar subsidi untuk SPBN harus ditambah dua kali lipat dari sebelumnya, karena jumlah kapal semakin lama semakin bertambah dan solar subsidi yang diberikan semakin lama justru semakin semakin berkurang,” kata Pengelola SPBN PPN Idi, Zulfikar, kepada Waspada, Minggu (13/10). Bukan hanya kuota yang minim, Zulfikar mengaku dalam sebulan terakhir kuota solar subsidi justru semakin berkurang. “Biasanya dalam sepekan solar subsidi yang masuk 2 kali dalam sepekan, tapi dalam pekan ini hanya sekali dipasok, itupun hanya 8.000 liter,” sebutnya. Ketika kuota yang dipasok PT Pertamina (Persero) minim dan seperti biasanya, maka dirinya harus mengurangi jatah nelayan hingga akhirnya terjadi perang mulut dengan nelayan. “Jadi kami minta ke depan PT Pertamina memberikan kuota solar subsidi ke SPBN PPN Idi sebanyak 48.000 liter dalam sepekan atau kuotanya sebesar 192.000 liter dalam sebulan,” harap Zulfikar.
Anggota DPRK Aceh Timur, M. Yahya YS, ketika meninjau SPBN PPN Idi mengaku banyak menyerap aspirasi masyarakat khususnya para nelayan dan pemilik SPBN, diantara meminta PT Pertamina (Persero) perlu menambah kouta solar subsidi ke SPBN PPN Idi dan selanjutnya masyarakat juga meminta agar PT Pertamina untuk mempermudah pengurusan izin operasional SPBN tambahan di Aceh Timur. “Kuota solar subsidi ke SPBN PPN Idi, harus ditambah 2 kali lipat dari sebelumnya, karena jumlah kapal nelayan di sana terus bertambah dan ribuan nelayan menggantungkan nasibnya dari aktifitas melaut. Inilah yang harus menjadi pertimbangan kita bersama,” kata M. Yahya. Politisi Partai Aceh itu juga meminta masyarakat segera mengurus izin pendirian operasional beberapa SPBN di Aceh Timur, seperti di Kuala Peureulak, Kuala Idi Cut dan Kuala Julok serta Kuala Simpang Ulim. “Jumlah kapal di Aceh Timur dalam berbagai ukuran saat ini lebih dari 300 unit, tapi SPBN hanya satu titik di PPN Idi. Oleh sebabnya kedepan perlu dibangun beberapa SPBN lain, sehingga kesulitan solar bersubsidi yang terjadi sewaktu-waktu seperti saat ini dapat teratasi,” sebut M. Yahya. Di sisi lain, PT Pertamina juga diminta untuk mengawasi SPBU khususnya di Aceh Timur, karena dirinya mulai mencium adanya petugas SPBU yang menjual solar bersubsidi ke orang-orang tertentu antara pukul 02:00 - 04:00 pagi. “Siang hari hampir seluruh SPBU tidak ada solar. Tapi tengah malam tibatiba petugas SPBU menjual solar bersubsidi ke pedagang eceran. Ini juga sebuah masalah yang perlu ditertibkan oleh PT Pertamina,” sebut M. Yahya. Akui Pengurangan Kuota Terkait kelangkaan solar subsidi di pantai timur Provinsi Aceh, Manager Comm, Rel & CSR PT Pertamina Marketing Operation Region (MOR) I, M. Roby Hervindo, mengakui adanya pengurangan BBM dari TBBM Lhokseumawe ke SPBU-SPBU sempat berkurang sedikit dari biasanya. “Tapi sejak Sabtu (12/10) kami sudah menambahnya dan melebihi penyaluran normal. Biasanya 520.000 liter, kami naikkan menjadi 632.000 liter,” kata M. Roby Hervindo. (b24/C)
Waspada/M. Ishak/B
M. Yahya YS berbincang dengan nelayan ketika meninjau SPBN PPN Idi, Aceh Timur, karena tutup akibat penyaluran solar subsidi terputus sejak sepekan terakhir. Sementara puluhan kapal motor (KM) mengantri sepanjang dermaga di sana. Foto diambil, Minggu (13/10).
Amatan wartawan, dualisme kepemimpinan di tubuh Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Langsa yang menuai konflik dan memanas itu, ditengarai keduanya mengklaim memiliki mandat sebagai ketua HMI Cabang Langsa. Di mana, saat kubu HMI Langsa Muhammad Jailani melaksanakan pelantikan di Auditorium IAIN Zawiyah Cot Kala, Sabtu (12/10) malam, pu-
luhan mahasiswa yang tergabung di HMI kepemim-pinan Boudatul Khoi menggelar aksi penolakan pelantikan tersebut. Sekira pukul 19:45, puluhan mahasiswa yang tergabung dalam HMI Cabang Langsa tersebut, berkumpul di depan pintu pagar kampus IAIN Cot Kala Langsa karena pintu pagar kampus setempat ditutup oleh security serta dalam pengamanan dari unsur Polri/ TNI. Sementara, di gedung auditorium terlihat sejumlah papan bunga terpajang di pintu masuk gedung tersebut dirusak, namun perhelatan pelantikan gagal dilaksanakan. Bahkan sejumlah tamu dan undangan kembali pulang, dikarenakan ada aksi dari Kader HMI Cabang Langsa di bawah Ketua Boidatul Khoi. Para kader HMI melakukan orasi secara silih berganti, serta membakar kardus sebagai pentuk penolakan dualisme kepemimpinan. Dalam orasi tersebut mereka menyatakan tetap menolak atas pelantikan Muhammad Jailani
Edarkan Ganja, Ditangkap LANGSA (Waspada): Unit Opsnal Sat Resnarkoba Polres Langsa menangkap pengedar ganja, IR, 36, penarik becak, warga Dsn. Rukun Gp. Blang Kec. Langsa Kota di salah satu warung di Gp. Lhokbani Perumahan Fusong Kec. Langsa Barat, Jumat (11/10). Kapolres Langsa AKBP Andy Hermawan, SIK, MSc melalui Kasat Resnarkoba, Iptu Wijaya Yudi Stira Putra SH, Minggu (13/10) mengatakan, tersangka IR ditangkap bersama barang bukti, delapan paket ganja yang terbungkus dengan kertas warna coklat seberat 12,68 gram, satu kotak rokok, satu HP, satu sepe-damotor Honda Mega Pro, uang tunai diduga hasil penjualan ganja senilai Rp132.000. Dijelaskan Kasat Narkoba, penangkapan IR berdasarkan informasi dari masyarakat bahwa IR yang berprofesi sebagai penarik becak ada mengedarkan/menjual narkotika jenis ganja. Kemudian oleh anggota unit Opsnal Sat Resnarkoba Polres LangsamelakukanpenyelidikandanmengamankanIRsaatsedang duduk di sebuah warung di Gp. Lhokbani Perumahan Pusong Kec. Langsa Barat.“Berdasarkan penga-kuan tersangka awalnya dirinya membeli sebanyak satu paket ganja ini dari temannya berinisial A (DPO) senilai Rp50.000,” sebutnya. Kemudian tersangka memaketkan ganja itu menjadi 20 paket dan sudah dijual sebanyak 12 paket dengan harga jual per paketnya Rp10.000. “Lalu tersangka dan barang bukti dibawa ke Mapolres Langsa guna penyidikan lebih lanjut,” sebut Kasat Narkoba.(m43/B)
sebagai ketua HMI Cabang Langsa. “Ini merupakan dualisme kepemimpinan karena sebelumnya sudah dilakukan pelantikan Ketua HMI, Boidatul. Jangan sampai pelantikan ini terjadinya dualisme dalam kepemimpinan HMI Cabang Langsa dan ini harus menjadi perhatian dari para kader HMI,” sebut para mahasiswa. Bila terjadi dualisme kepengurusan, sambung mereka, dikhawatirkan akan terjadi pertumbahan darah, jangan sampai Ibu Pertiwi menangis dengan terjadi perpecahan anak bangsa. Karena ini dipandang upaya memecah belah HMI Cabang Langsa. “Seharusnya, para alumni HMI dapat hadir mencegah konflik, begitu juga Rektor IAIN seharusnya tidak memberikan izin tempat untuk pelantikan tersebut agar hal ini tidak terjadi, serta perpecahan dalam organisasi HMI ini,” imbuh mereka. Rektor IAIN Zawiyah Cot Kala Langs, Dr Basri yang dikonfirmasi, Minggu (13/10) menyatakan dirinya dalam be-
berapa hari lalu sedang tugas dinas luar dan baru pulang. Sambung Basri, sementara proses izin gedung melalui Kabag Umum karena melihat di agenda ada sambutan wali kota. “Begitu tadi malam dilaporkan oleh keamanan kampus melalui handphone bahwa situasi menjelang pelantikan HMI tidak kondusif agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, maka kita hentikan pelaksanaan pelantikan di kampus,” sebut Basri. Basri berharap konflik itu segera selesai guna membangun silaturrahmi dan bersatu. Pihaknya menginginkan KAHMI membuat pendekatan-pendekatan yang arif dan bijak sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Sementara informasi di lapangan, akibat aksi penolakan sempat terjadi pemukulan dan penculikan terhadap pengurus PB HMI Rahim Kay di halaman pendopo Wali Kota Langsa. “Benar ada aksi pemukulan dan penculikan tadi malam terhadap Rahim Key di halaman pendopo Wali Kota La-
ngsa, namun saudara Rahim Ray tidak melanjutkan proses hukum pemukulan dan penculikan terhadap dirinya,” sebut Ketua HMI Langsa Muhammad Jailani yang ditelepon wartawan, Minggu (13/ 10). Dijelaskan Muhammad Jailani, kasus pemukulan yang sama juga pernah terjadi terhadap dirinya di sebuah cafe di Langsa. Kasus itu telah disidangkan di Pengadilan Negeri Kota Langsa dengan nomor perkara: 7/Pid.C/2019/PN Lgs dan 8/Pid.C/2019/PN Lgs terhadap Boidatul Khoi dan Abdi Maulana dengan putusan pidana bersyarat yakni pidana penjara waktu tertentu (1 bulan). “Pada intinya, kami HMI Cabang Langsa telah melaksanakan proses pelantikan ini sesuai prosedur yang ada. Jadi marilah kita menyikapi persoalan ini dengan arif dan bijaksana, kita semua ini adalah generasi intelektual dan tidak perlu melakukan tindak kekerasan dalam menyikapi persoalan ini,” pungkas Muhammad Jailani.(m43/cmw/I)
Wali Kota Buka Musda Ke-13 KNPI Banda Aceh BANDAACEH(Waspada): Wali Kota Banda Aceh, H. Aminullah Usman membuka secara resmi Musyawarah Daerah ke-13 Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI), berlangsung Sabtu (12/10/ 2019) di Anjong Mon Mata, Banda Aceh, Sabtu (12/10). Pe m b u k a a n d i t a n d a i dengan pemukulan Rapai oleh Wali Kota bersama Ketua KNPI Aceh, Wahyu Saputra dan Ketua Dimisioner KNPI Banda Aceh, Afdhal Khalilullah Mukhlis. Mengangkat tema “Pemuda hebat bersinergi mewujudkan Banda Aceh kota Gemilang”. Musda diselenggarakan dalam rangka memilih ketua KNPI Banda Aceh yang baru, menggantikan Afdhal yang
sudah habis masa jabatannya. Musda ini diikuti 68 peserta, 1 OKP sebagai peninjau dan 9 pengurus kecamatan. Wali Kota dalam sambutannya mengharapkan dengan digelarnya Musda tersebut mampu melahirkan generasi penerus yang bisa bersinergi membangun kota. “KNPI adalah organisasi paling hebat di Indonesia sekarang ini. Karena pengurus organisasi ini dipilih oleh OKPOKP, sehingga pengurusnya orang-orang terpilih,”ujar Aminullah. Dikatakan, bahwa salah satu yang harus dikerjakan oleh KNPI adalah merubah pola pikir para pemuda untuk tidak terfokus harus menjadi pegawai negeri, sekarang pe-
muda harus berfikir bisa hidup tanpa jadi pegawai negeri. “Mari bersinergi untuk mewujudkan Banda Aceh gemilang dalam bingkai syariah. Yang kita bangun agama, ekonomi dan pendidikan. yang pertama sekali dalam membangkitkan dari segi ekonomi. KNPI adalah lumbung kader. Saya ingin ada unsur kepemudaan menjadi mitra untuk membangun kota Banda Aceh,” tandasnya. Turut hadir dalam kegiatan tersebut, para anggota DPD RI, DPRA, DPRK Banda Aceh, mantan ketua dan pengurus KNPI Aceh dan mantan-mantan ketua dan pengurus KNPI Banda Aceh, unsur Forkopimda dan para tamu undangan lainya.(b02/C)
Pedagang Dipindahkan Untuk Tertibnya Pasar Bireuen DUA tahun kepemimpinan pasangan H Saifannur- H Muzakkar (Fakar), banyak hal sudah dilakukan. Diantaranya; merelokasikan dan menertibkan para pedagang pasar pagi di Gampong Meunasah Capa Utara atau tepatnya depan Rumah Sakit Umum daerah (RSUD) dr Fauziah Bireuen yang kini ditempatkan di pasar induk Gampong Geulanggang Gampong (Cureh), Kecamatan Kota Juang. Pasar pagi yang ditempatkan para pedagang sekarang ini memiliki fasilitas memadai yang sudah ditata sedemikian rupa dan disiapkan kepada para pedagang, baik bagi penjual ikan maupun pedagang kebutuhan pokok serta pedagang lainnya segala keperluan dapur dapat dibeli di tempat tersebut. Tak hanya itu, pusat pasar pagi Bireuen itu, juga memiliki tempat areal parkir yang luas yang sudah ditata dengan baik oleh dinas terkait; masyarakat yang berbelanja kebutuhannya tidak kewalahan saat memakirkan kendaraan terutama roda dua.
Dalam hal itu kebijakan yang diambil Pemerintah Kabupaten Bireuen di bawah kepemimpinan H Saifannur dan Muzakkar Agani memindahkan pedagang pasar itu langkah yang tepat, demi menjaga keindahan kota Bireuen dari kemacetan yang sering terjadi di pasar sebelumnya. Pemindahan yang dilaksanakan tersebut, tidak mudah. Pasalnya, pertama sekali para pedagang tetap ingin bertahan di tempat semula, namun pihak Pemkab Bireuen melakukan beberapa kali dialog dengan mereka dan memberikan pemahaman serta pandangan kepada para pedagang, karena tempat untuk mereka berjualan baru waktu itu sudah siap dibangun. Pemkab Bireuen melakukan pemindahan para pedagang pasar pagi tersebut, bukan tanpa alasan. Yaitu, demi menjaga kondisi semrawut dan macet yang kerap terjadi di depan RSUD dr Fauziah Bireuen, apalagi jalan itu tiap hari dilalui oleh ambulan membawa pasien ke rumah sakit milik pemerintah ter-
sebut, yang kini sudah dibangun pembangunan jalan dua jalur. Seiring berjalannya waktu, Bupati Bireuen Saifannur, yang sudah mampu memindahkan
pedagang ke pasar induk Cureh tersebut. Jadi, kemacetan terjadi sebelah barat kota Bireuen sudah mampu diatasi dan pasar Induk Bireuen tersebut juga kini beraktivitas se-
tiap harinya yang didatangi masyarakat untuk membeli segala kebutuhan pokok rumah tangga. Abdul Mukthi Hasan/F
Waspada/Ist
WABUP Bireuen, H Muzakkar A Gani didampingi seorang anggota TNI meninjau pasar lama saat penertiban para pedagang.
Opini
B6 S
erangan pasukan tentara Turki di timur laut Syria menyebabkan 60.000 orang harus mengungsi dalam waktu sehari. Hingga kemarin jumlahnya sudah mencapai lebih 100 ribu orang. Jumlahnya terus meningkat setiap hari tanpa bisa dipastikan kapan perang saudara di negara Syria sudah berlangsung sdelapan tahun bakal berakhir dengan damai. Syria adalah negara dengan mayoritas berpenduduk aliran Sunni, namun kalangan pengikut Syiah lebih berperan dalam pusat kekuasaan di bawah pimpinan Presiden Bashar al-Assad yang meneruskan jabatan warisan dari ayahnya. Sistem pemerintahan yang cenderung represif membuat kalangan mudanya acapkali protes melihat tingkat kesejahteraan rakyat rendah, lapangan kerja sulit didapat, sementara KKN semakin meningkat di jajaran pejabat pemerintahan. Presiden Syria tidak segan-segan memerintahkan militer untuk memberangus kelompok pengunjuk rasa dan memenjarakan para pemrotes sejak 2011. Sejak itu, bermunculkan sejumlah kelompok yang ingin menggulingkan pemerintah Intisari: Intisari: seperti Pasukan Demokrasi Syria (SDF), Free Syrian Army, Ahrar al-Sham, Jaysh ‘’Setelah dua tahun al-Islam, Al-Nusra Front, dan lainnya. saudaranya pun tak terhindargagal akhirnya militer Perang kan. Korban berjatuhan antara kelomTurki mendapat angin pok pemerintah dengan kelompok oposisi yang dicap sebagai pemberontak. menginvasi Syria pasca Kita mencatat, perang saudara di semakin pelik ketika ISIS mendeklamundurnya pasukan Syria rasikan kekhilafahannya di negara itu Amerika’’ pada 2014. Pasukan kekhalifahan awalnya mendapat sambutan warga dan dalam waktu setahun mampu mengusai mayoritas wilayah Syria dan mengendalikan sejumlah kilang minyak, termasuk pinggiran Damaskus. Namun dengan dukungan Rusia pasukan pemerintah Bashar al-Assad akhirnya bisa merebut kembali wilayah yang dikuasai ISIS dan kelompok oposisi. Kekalahan ISIS bisa terjadi dengan cepat berkat Amerika Serikat ikut campur tangan bersama sekutunya memerangi basis pertahanan ISIS, termasuk merangkul pemberontak Kurdi di Syria. Amerika berutang budi pada Kurdi yang sukses memerangi ISIS, namun posisi Kurdi kini di ambang bahaya karena invasi militer Turki, sementara Amerika terkesan lepas tangan dengan menarik pasukannya karena telah memastikan kelompok ISIS sudah selesai. Amerika tidak salah memanfaatkan kekuatan milisi Kurdi yang menguasai sejumlah kawasan di Syria, terutama perbatasan dengan Turki. Perang melawan ISIS berlangsung selama empat tahun berakhir dengan kekalahan ISIS sehingga ribuan pengikut ISIS kini dalam tahanan militer Kurdi. Dikhawatirkan, serangan militer Turki bisa membuat kelompok jaringan ISIS bangkit kembali dengan lepasnya tahanan ISIS di kamp-kamp Kurdi di perbatasan Syria dan Turki. Mengapa Turki ngotot mengirimkan militernya ke Syria? Ini tidak lain karena keberadaan pemberontak Kurdi yang kian gencar membuat berbagai manuver kerusuhan di Turki di bawah rezim Erdogan. Kementerian Pertahanan Turki mengatakan, personel militer Turki sudah memasuki wilayah timur laut Syria pada Rabu malam waktu setempat. Mereka memulai serangan darat dan udara terhadap pasukan Kurdi yang menguasai daerah tersebut. Turki memang hendak menumpas pasukan Kurdi yang menguasai wilayah perbatasan negaranya dengan Syria. Mereka membidik pasukan Unit Perlindungan Rakyat Kurdi (YPG) dan Partai Persatuan Demokratik Syria (PYD). Ankara memandang YPG sebagai perpanjangan dari Partai Pekerja Kurdistan (PKK) menjadi kelompok bersenjata Kurdi yang terus-menerus melancarkan pemberontakan di Turki tenggara selama lebih dari tiga dekade. Turki telah melabeli YPG dan PKK sebagai kelompok teroris. Hemat kita, pasukan militer Turki bakal berhadapan dengan saudaranya sesama Islam, yakni pasukan Kurdi. Mungkin akan sangat mudah bagi Turki untuk bisa menaklukkan Kurdi yang ingin membentuk pemerintahan (merdeka) di kawasan pinggiran Turki dan Syria. Namun pengaruh negara lain yang mendukung Kurdi bisa membuat perang saudara di Syria menjadi lebih dalam dan lebih panjang dengan menelan korban lebih banyak lagi. Hal ini membuat kita prihatin, dan sepatutnya PBB turun tangan untuk menghindari lebih banyak korban yang tewas, sesama umat Islam. Kita mengharapkan negara-negara lain baik sekutu Amerika maupun sekutu Rusia bisa menahan diri. Cukup sudah perang saudara di Mesir, Irak, Libya, Tunisia, Yaman, jangan ditambah dengan perpanjangan waktu perang saudara di Syria, walaupun invasi Turki dimaksudkan untuk membebaskan wilayahnya dari pendudukan pasukan militer Kurdi dengan membawa tameng memerangi ISIS sehingga mendapat dukungan dari Amerika.+
APA KOMENTAR ANDA SMS 08116141934
Faks 061 4510025
Facebook Smswaspada
+6281362149361 Penulis pernah membaca hadis begini bunyi hadisnya, Ya Rasullullah saya mau mengundang kawan2 untuk datang ke rumahku. Aku akan menikah anakku dgn polan bin itu dgn anak kandungku. Berapa org yg kau undang? Kata Rasul kalo 6 org kau potong ayam. Kalo ada 40 org kau potong kibas, kalo ada 300 org kau potong unta. Tapi dgn syarat jgn kau terima dirham atw kado, haram hukumnya kalo diterima. Penulis heran dulu di thn 50an di Pariaman seperti penulis di atas dimalkan. Sekarang sudah jadi bisnis entah siapa memulainya kek gini di Medan ini sampai jalan ditutup mati. L b ktorong di surau babus salam tmbg. +6282273364724 Saya bingung melihat kepala desa Lawe Dua gab.ACEH TENGGARA. Dana Desa begitu besar, tapi tidak digunakan untuk membangun perekonomian masyarakat desa. Malah kabarnya uang ADD, dipakai oleh BUPATI. +6282365062535 Abang Betor mrk itu saudara kita. Mrk bs dikata kan kaum duhafa. Sy pikir masalah tdk punya kelengkapan itu belum mnjadi pr polisi. Sampai Anda mau lapor +628126501779 Berita viral: Ada warga yg ditendang polisi gara2 tidak tahu si Jokowi mau lewat! Wah he bat ni polisi! Mungkin barusan dapat pembagian sepatu dinas baru ya... +6285358956841 SELAMAT HUT TNI +6281396327911 Merasa sedih saja, mendengar Fadli Zon mau masuk Kabinet, mana cont oh Moral yang baik bagiGenerasi Muda? Kalau yang senior berperilaku Plinplan alias seperti Pucuk Eru ! +6281269342992 Orang-orang Tionghoa Medan dan Indonesia, diserang abang-abang dukun sihir. Hal ini dapat menyebabkan kemunduran perkembangan diri orang-orang tionghoa dan menyebabkan gangguan jiwa pada orang-orang tionghoa. +6282166070003 Kita telah membuka forum komunikasi Masyarakat Lhoksukon (formal), wadah krea tif warga kec. Lhoksukon, Aceh Utara. Mari berkontribusi bagi kemaslahatan bersama… D.Arief. +6282165293457 Hukuman korupsi. Korupsi 1 juta 1 tahun penjara, korupsi 10 juta 10 tahun penjara, korupsi 100 juta 100 tahun penjara, korupsi 1 M 1000 tahun penjara, korupsi 10 M 10000 tahun penjara, korupsi 100 M 100.000 tahun penjara. +6282365062535 Coba kamu simak kembali tulisan kmu itu. Tdk kah mengandung ujaran kebencian! Yg kamu singgung polisi takut tangkap abg betor. Kamu perintahkan Kasatlan tas Polres Aceh Utara tangkap smua abg betor. Kmu katakan wakil bupati A.Utara jgn di pendopo sj, lht jln pajak Lhoksukun rusak. apakah kamu gubernur. Berani2nya perin tah Wabup. Polisi tdk takut pd abg btor. Tngkap kmu pun polisi berani. Syukur lah kmu tdk jd polisi, miris hatiku mmbaca hr.Waspada Kamis 12 Sept hal.b.5. ”Lan sia dibekuk petugas edarkan 30 paket ganja” di Langsa. Hati2 kmu mantan jend ral pun dithan krn ujar kebecian apalagi kamu. Ayo mnt mf kmu. +6282370870343 Tolak Revlsi UU Ketenagakerjaan ~> Massa buruh kecam Pemerintahan Jokowi...sbt berita. *gGg* ~> Oalah telat...Pilpres kemarin kau pilih/coblos dia... Sekarang tahankanlah. +6282370870343 *gGg* Pres. Jokowi bakal sahkan iuran BPJS naik dua kali lipat...kata berita. <0819> Tahankanlah... Akibat salah pilih...!!!.
Senin 14 Oktober 2019
Koalisi Tanpa Oposisi
TAJUK RENCANA
Invasi Turki Bikin Perang Saudara Syria Kian Dalam
WASPADA
Oleh Dr Warjio Partai Gerindra seharusnya tetap menjaga kepercayaan pemilih dengan menjadi oposisi pemerintahan Joko Widodo-Ma’ruf Amin
P
anggung politik Indonesia mempersembahkan pertunjukkan yang cukup menarik yaitu pertemuan antara Presiden Joko Widodo dengan Prabowo Subianto,—Ketua Umum Partai Gerindra. Sebagaimana yang banyak diberitakan media, pertemuan Presiden JokoWidodo dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, di Istana Merdeka, (11/10/2019) kemarin, berlangsung cair dan penuh canda tawa. Suasana berbeda terjadi sehari sebelumnya saat Presiden Jokowi bertemu Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono. Padahal, kedua pertemuan tersebut membahas hal yang sama, yakni peluang untuk masuk ke kabinet Jokowi-Ma’ruf Amin. Saat menyambut kedatangan Prabowo, senyum terkembang lebar dari wajah Jokowi. Begitu juga Prabowo langsung menjabat tangan Jokowi sambil tersenyum. Keduanya berjabat tangan selama beberapa saat sambil menghadap kamera awak media. Setelah melakukan pertemuan tertutup selama sekitar 45 menit, Jokowi dan Prabowo berjalan ke luar ruangan sambil tertawa lepas. Apa hasilnya dari pertemuan politik tersebut? Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menyatakan pihaknya mendukung rencana pemerintah, termasuk presiden terpilih Joko Widodo untuk memindahkan ibu kota negara ke Kalimantan Timur. Prabowo Subianto mengaku telah menyampaikan kepada Jokowi bahwa Gerindra mendukung kepentingan bangsa dan negara. Prabowo menjelaskan bahwa Kita bertarung politik, tetapi kepentingan bangsa yang utama, kita harus bersatu, apabila kami diperlukan, kami siap membantu. Sementara itu, Jokowi juga menyampaikan bahwa dalam pertemuannya dengan Prabowo, mereka membahas soal rencana pemindahan ibu kota. Jokowi banyak bercerita soal alasan ibu kota perlu dipindahkan. Selain itu, mereka membahas mengenai perekonomian Indonesia dan peta koalisi. Mengenai koalisi, Jokowi mengatakan hal itu belum final. Tetapi sudah berbicara banyak mengenai Gerindra masuk koalisi. ada tiga alasan Partai Gerindra berpeluang masuk kabinet. Tentu menyikapi pertemuan tersebut kita bisa memberi kesimpulan bahwa pertemaun tersebut akan menghasilkan koalisi
bersama dimana Partai Gerindra akan menjadi bagian dari cabinet yang akan dibentuk Presiden Joko Widodo. Tentu saja ada beberapa alas an yang bias dianggap sebagai dasar dari tesis tersebut. Pertama, Partai Gerindra dan partai pengusung Jokowi, yaitu PDI-P, sama-sama dari partai nasionalis. Besar peluang Gerindra untuk masuk kabinet kali ini pertama karena ideologi PDI-P, partainya Jokowi itu dekat dengan Gerindra, sama-sama nasionalis. Kedua, hubungan baik Jokowi dan Prabowo juga memengaruhi kemungkinan besar Partai Gerindra masuk kabinet kerja. Meskipun menjadi rival pada Pilpres 2014 dan Pilpres 2019, Jokowi dan Prabowo tetap terlihat mesra. Ketiga, selain dengan Jokowi, Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri terlihat menerima Prabowo dalam beberapa kali kesempatan. Karenanya, dari beberapa variabel tersebut membuat peluang Partai Gerindra menjadi kuat. Pengalaman yang lain adalah di periode pertamanya Pak Jokowi memang menambah partai dari luar koalisi. Ada Golkar, PAN saya kira di 2019 ini partai dari luar itu namanya Gerindra. Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh,—yang sejak awal mendukung Presiden Joko Widodo dan menjadi bagian dari Koalisi pemerintahan yang dibentuk Presiden JokoWidodo menilai positif pertemuan Presiden JokoWidodo dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Umum Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono beberapa waktu lalu. Koalisi Tanpa Oposisi Pertemuan Presiden Joko Widodo dan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto bisa dibaca sebagai anti tesis dari perjalanan politik mereka. Sebagaimana yang selama ini masyarakat rasakan— terutama sebelum, masa kampanye maupun masa Pemilu 2019, dinamika hubungan politik diantara keduanya cukup keras. Malah melibatkan pendukung mereka diakar rumput. Masing-masing berkomitmen pada prinsif dan idealismenya. Sehingga ada banyak harapan keadaan ini akan terus berlangsung pasca Pemilu 2019 yang akan menghadirkan realitas kehidupan politik Indonesia yang memunculkan oposisi. Harus diakui, keadaan ini tensinya mulai menurun ketika Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia mengumumkan
Joko Widodo bersama KH. Maaruf Amin sebagai pememang dalam kontestasi Presiden dan Wakil Presiden dalam Pemilu 2019 mengalahkan Probowo Subianto dan Sandiago Uno. Pelan tapi pasti keadaan pun berubah. Gaya politik; yang menghadirkan idealism, komitment berubah seiring dengan mulai melemahnya idealisme dan komitmen serta tuntutan untuk bersikap pragmatis: menggabungkan diri dalam barisan apa yang disebut koalisi. Sebagaimana yang pernah saya tulis di media ini (Waspada, 7/10/2019) dengan judul “Munculnya Kompromi Politik”, saya menyebutkan lobi antar elit dan kemudian kesepakan menjadi kata kunci dari keberhasilan atau munculnya kompromi politik. Perbedaan, persaingan anta relit dan partai yang muncul sebelum dan saat pemilu, musnah dan akhirnya salaing dukung diantara mereka untuk berbagi kue kekuasaan. Pemahaman ini tentu saja sejalan dengan artikel berjudul, Politics as Compromise, yang ditulis Richard Bellamy,Markus Kornprobst and Christine Reh di jurnal Government and Opposition (2012) menyebutkan bahwa Politik adalah tentang kompromi. Realitas ini tentu saja akan menghadirkan—dalam panggung politik Indonesia kedepan Koalisi Tanpa Oposisi. Realitas Koalisi memang berkonotasi pembagian kekuasaan secara bersama atas dasar kepentingan bersama. Koalisi adalah sebuah atau sekelompok persekutuan, gabungan atau aliansi beberapa unsur, di mana dalam kerjasamanya, masing-masing memiliki kepentingan sendiri-sendiri. Aliansi seperti ini mungkin bersifat sementara atau berasas manfaat. Dalam pemerintahan dengan sistem parlementer, sebuah pemerintahan koalisi adalah sebuah pemerintahan yang tersusun dari koalisi beberapa partai. Ini bermakna partai yang berkoalisi akan satu paket kebijakan dan kepentingan. Satu suara, satu kepentingan. Sedangkan oposisi Pada dunia politik, arti kata oposisi dimaknai sebagai ‘partai penentang di dewan perwakilan dan sebagainya yang menentang dan mengkritik pendapat atau kebijaksanaan politik golongan yang berkuasa’. Koalisi dan Oposisi dua hal yang berbeda, maksud dan tujuannya. Jika kemudian Prabowo dan Partai Gerindra yang sebelum Pemilu 2019 menjadi lokomotif harapan gerakan oposisi kini masuk dalam koalisi tentu akan mempengaruhi peta kekuatan politik yang mendukung Presiden Joko Widodo. Sebagaimana yang kita ketahui menjelang Pemilu 2019 ada partai pengusung dan pendukung Jokowi di Pilpres 2019. Kesembilan partai yakni PDI-P, Golkar, PKB, Nasdem, PPP, Hanura, Perindo, PSI, dan PKPI. Masuknya, Partai Gerindra dalam
barisan Koalisi dalam Pemerintahan Joko Widodo Pasca Pemilu 2019 jelas akan memberikan dinamika politik yang berbeda. Partai partai dalam koalisi tentu akan mempengaruhi kebijakan pemerintah yang dikendalikan oleh Presiden dan Presiden akan mempertimbangkan kepentingan bersama. Hasil penelitian Eduardo Alemán and George Tsebelis yang berjudul Government Coalitions in the Americas di Journal of Politics in Latin America menguatkan tesis ini bahwa pada proses pembentukan koalisi dalam sistem presidensial posisi dan lembaga partai memengaruhi pembentukan koalisi pemerintah. Presiden akan cenderung melibatkan pihak-pihak yang diposisikan dekat dengan posisi kebijakan mereka di kabinet mereka, dan akan lebih cenderung melakukannya ketika otoritas kelembagaan relatif lebih menguntungkan. Partai Gerindra seharusnya tetap menjaga kepercayaan pemilih dengan menjadi oposisi pemerintahan Joko Widodo-Ma’ruf Amin. Jika Gerindra masuk dalam pusaran kekuasaan, menurut dia, ini akan mengecewakan pemilihnya. Prabowo harusnya menyadari bahwa pada Pilpres 2019, ada 68 juta pemilih yang berharap mantan Danjen Kopassus itu menjadi presiden. Harusnya Gerindra jadi oposisi saja. Karena pendukungnya banyak yang menginginkan Gerindra berada di luar kekuasaan. Menjadi oposisi sama-sama terhormatnya dengan berkuasa. menjadi oposisi lebih terhormat karena bisa mengingatkan pemerintah ketika pemerintah salah jalan dan salah arah. Langkah Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto yang bertemu Presiden Jokowi bias dinilai kurang etis jika membicarakan peluang koalisi. Idealnya negara membutuhkan oposisi yang kuat dan tangguh dalam mengawasi pemerintah. Hal yang mengkhawatirkan apabila Gerindra dan Demokrat masuk dalam koalisi pemerintah, kontrol terhadap Jokowi-Ma’ruf berkurang sehingga kewenangan cenderung disalahgunakan. Ini tentu saja tantangan utama dalam konsolidasi sistem demokrasi di negaranegara transisi adalah kurangnya partai politik oposisi yang efektif untuk melawan dominasi rezim yang berkuasa. Dalam kasus Ethiopia, partai-partai oposisi lemah, terpecah-pecah, dan saling bermusuhan. Karenanya, untuk melawan dominasi Front Demokrasi Revolusioner Rakyat Ethiopia (EPRDF), koalisi dan aliansi telah digunakan oleh partai-partai oposisi. Tapi kita lihatlah bagaimana panggung politik Indonesia ke depan. Apakah kita akan ada koalisi tanpa oposisi? Penulis adalah Ketua Prodi Ilmu Politik, Fisip USU.
Jaminan Produk Halal Oleh Shohibul Anshor Siregar Saat ini sesungguhnya JPH sudah tumbuh pesat menjadi bisnis multi-miliar dolar di seluruh dunia. Demand-nya (permintaan) terus meningkat dan sekarang diterima secara luas
S
etidak-tidaknya terdapat terdapat beberapa kealpaan besar Indonesia seputar penerbitan UU No 33 Tahun 2014 tentang Jaminan Produk Halal (UU JPH). Hingga kini kehadiran UU itu seolah hanya dapat dinilai sebagai kemunculan sebuah tekad belaka. Kurangnya upaya civil society untuk mendorong pemerintah yang disebabkan oleh lemahnya posisi tawar umat Islam. Bayangkan, Peraturan Pemerintah tentang pelaksanaan Jaminan Produk Halal (JPH) baru dapat terbit pada tanggal 29 April 2019 (Nomor 31 Tahun 2O19). Akibat kekosongan pengaturan teknis UU JPH sama sekali belum dapat dikategorikan sebagai keputusan politik yang mengikat efektif, baik kepada penyelenggara negara maupun kepada rakyat. Kealpaan pertama ini sangat fatal, karena sekaligus dapat dilihat sebagai pengabaian pemerintah atas kewajibannya untuk menindaklanjuti pembentukan berbagai ketentuan teknis bersifat imperatif yang lahir dari UU JPH. UU JPH ini memang lahir pada masa pemerintahan SBY. Tetapi sama sekali tidak ada alasan bagi pemerintahan Joko Widodo untuk tidak menindaklanjutinya dengan alasan apa pun. Kecuali, misalnya, oleh desakan untuk membatalkan dari kekuatan politik dan ekonomi tertentu di Indonesia, secara konstitusional dibatalkan sendiri oleh pemerintah sesuai mekanisme yang berlaku. Katakanlah dengan menerbitkan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-undang (Perppu). Memang Peraturan Presiden Republik Indonesia No 83 Tahun 2015 tentang Kementerian Agama telah menetapkan bahwa pelaksanaan penyelenggaraan jaminan produk halal termasuk dalam lingkup kedudukan, tugas, dan fungsi Kementerian Agama RI sebagaimana ditegaskan pada pasal 3 huruf h. Namun meski pun Kementerian ini memiliki pern sentral dalam proses perwujudan JPH di Indonesia, dalam keterbatasannya secara faktual telah menunjukkan lambannya penyelesaian tuntutan perlindungan untuk umat Islam. Tetapi hingga pertengahan bulan ini suara-suara yang cukup keras masih terdengar dan bahkan semakin kuat. Ini terkait dengan fakta belum disiapkannya perangkat aturan JPH. Malah ada yang mempertanyakan akankah pemerintah harus menerbitkan Perppu? Dengan Keputusan Presiden Republik Indonesia No. 94/TPA Tahun 2017 Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) memang resmi sudah memiliki pimpinan yakni Sukoso, seorang guru besar bidang kelautan dan bioteknologi perikanan padai Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Brawijaya, Malang. Tetapi itu baru sebagian dari banyak hal yang diperlukan untuk mendorong efektifitas UU JPH. AturanTeknis Sejumlah pengaturan teknis yang diperlukan untuk melaksanakan UU JPH hadir sangat terlambat atau bahkan hingga kini masih belum tersedia. Misalnya tentang ketentuan mengenai tugas, fungsi, dan susunan organisasi Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) sebagaimana disebutkan pada pasal 5 ayat (5), model kerja sama BPJPH dengan kementerian dan/atau lembaga terkaitsebagaimana disebutkan pada pasal 11 yang memerlukan Peraturan Pemerintah. Lembaga Pemeriksa Halal (LPH) sesuai pasal 16; ketentuan mengenai lokasi, tempat, dan alat Proses Produk Halal (PPH) sebagaimana disebutkan padapasal 21 ayat (3).
Tata cara pengenaan sanksi administratif bagi Pelaku Usaha yang tidak memisahkan lokasi, tempat, dan alat PPH sebagaimana disebutkan pada pasal 22, tata cara pengenaan sanksi administratif bagi Pelaku Usaha yang tidak melakukan kewajiban sebagaimana ditegaskan pada pasal 27 ayat (3), ketentuan mengenai Penyelia Halal sesuai pasal 28 ayat (4), tata cara pengajuan permohonan Sertifikat Halal sesuai pasal 29 ayat (3). Tata cara penetapan LPH sesuai pasal 30 ayat (3), ketentuan mengenai Label Halal sesuai pasal 40, tata cara pengenaan sanksi administratif bagi Pelaku Usaha yang mencantumkan Label Halal tidak sesuai dengan ketentuan sesuai pasal 41. Pembaruan Sertifikat Halal sesuai pasal 42, biaya sertifikasi halal sesuai pasal 44 ayat (3), pengelolaan keuangan BPJPH sesuai pasal 45 ayat (2). Kerjasama internasional dalam bidang JPH sesuai pasal 46 ayat (3), tata cara registrasi Sertifikat Halal oleh lembaga halal luar negeri sesuai pasal 47 ayat (4). Tata cara pengenaan sanksi administratif bagi Pelaku Usaha yang tidak melakukan registrasi sesuai pasal 48 ayat (2), ketentuan mengenai Pengawasan JPH sesuai pasal 52, tata cara peran serta masyarakat dan pemberian penghargaan sesuai pasal 55dan ketentuan mengenai jenis Produk yang bersertifikat halal sesuai pasal 67 ayat (3), dan lain-lain. Salah satu masalah yang kini jelas terlihat ialah bahwa kini jutaan jumlah Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Indonesia yang wajib disertifikasi halal terutama pangan, obat, kosmetik dan yang lainnya diasumsikan sedang menantikan terbitnya Peraturan Menteri Agama (PMA) yang menjadi turunan UU JPH. Walaupun sebenarnya kriteria sertifikasi halal cukup sederhana, namun terdapat titik krusial yang harus dipahami. Misalnya pelaku usaha yang memproduksi bahan baku yang berasal dari bahan yang diharamkan dikecualikan dari kewajiban mengajukan permohonan Sertifikat Halal. Itu menuntutpengaturan rinci tentu saja. Selain itu yang disertifikasi adalah bahan dan proses produksi. Sedangkan bahan baku masih akan diatur lebih lanjut daftarnya melalui penetapan Menteri Agama. Penetapan itu wajib berdasarkan fatwa Majelis Ulama Indonesia. Setiap proses produksi memerlukan pengujian. Begitu juga lokasi, alat produksi yang wajib terpisah dengan lokasi, tempat, dan alat penyembelihan, pengolahan, penyimpanan, pengemasan, pendistribusian, penjualan, dan penyajian produk tidak halal. Kriterianya terdiri dari standar kebersihan dan higienitas, jaminan keterbebasan dari kontaminasi najis dan dari kontaminasi bahan tidak halal. Jangan lupa, kesalahan yang dikategorikan sebagai tindak pidana menurut UU JPH diberi sanksi tegas atas sebagaimana dinyatakan pada pasal 56 (pidana penjara paling lama 5 tahun atau pidana denda paling banyak dua miliar rupiah). Trend Dunia Saat ini sesungguhnya JPH sudah tumbuh pesat menjadi bisnis multi-miliar dolar di seluruh dunia. Demand-nya (permintaan) terus meningkat dan sekarang diterima secara luas karena memang produk bersertifikat halal itu secara substantif telah memenuhi standar internasional untuk keamanan konsumsi. Sebagai perbandingan (Ahmad RobinWahab, 2004) standar makanan Halal Malaysia dan program sertifikasinya telah diterima dan digunakan oleh komisiFAO/Codexdalampenyusunanstandar halal Codex (Codex Alimentarius Commis-
sion-CodexGeneralStandarduntukPelabelan MakananOlahan-CodexStan1-1985,ayatCAC) /GL024-1997-PedomanUmumPenggunaan Istilah “HALAL”). Selain itu di seluruh dunia kini banyak lembagayangmemilikikewenanganme-ngurusi masalahhalalyangmenurutseja-rahnyasejak tahun1999lalutelahbersepakatataspendirian Dewan Makanan Halal Du-nia (WHFC) yang didalamnyaLembagaPengkajianPangan,ObatObatandanKos-metika(LPPOMMUI)memiliki peran penting. Di wilayah Asia organisasi itu memiliki jejaring NPO Japan Halal Association, Japan Muslim Association (JMA), Japan Halal Foundation (JHF), Jamiat Ulama I Hind Halal Trust, Jamiat Ulama Halal Foundation (India), Taiwan Halal Integrity Development Association (THIDA), Halal Certification Agency (Vietnam), Korea Moslem Federation (KMF), Halal Accreditation Council (Guarantee) Limited (HAC)-Sri Langka, Halal International Authority Gulf (Arab Saudi), Halal Development Institute of the Phillipines, INC. Di Australia dan Selandia Baru ada Australian Federation Of Islamic Council (AFIC), Global Halal Trade Center (GH TC), Supreme Islamic Council of Halal Meat in Australia Inc. (SICHMA), The Islamic Coordinating Council of Victoria, Western Australia Halal Authority (WAHA), Asia Pacific Halal Services New Zealand PTY 2011 LTD, New Zealand Islamic Development Trust (NZIDT), The Federation of Islamic Association of New Zealand (FIA NZ), Australian Halal Authority & Advisers (AHAA), Australian Halal Deve-lopment &Accreditation (AHDAA) dan Global Australian Halal Certification (GAHC). Di Amerika dan Amerika Latin ada America Halal Foundation (AHF), Halal Food Council USA (HFC USA), Halal Transaction of Omaha, The Islamic Food and Nutrition Council of America (IFANCA), Islamic Services of America (ISA), Federation of Muslim Association in Brazil (FAMBRAS), Islamic Dissemination Centre for Latin America (CDIAL), Halal Montreal Certification Authority, Islamic Food and Nutrition Council of Canada, Islamic Inspection Services SIIL, dan Islamic Center of the Argentine Republic. Eropa sendiri telah memiliki Halal Certfication Services (HCS), Eurasia Halal Service Center, Halal Food Council Of Europe (HFCE), Halal Institute of Spain, Halal Quality Control (HQC), The Grand Mosque of Paris – SFCVH, The Muslim Religious Union of Poland, Total Quality Halal Correct Certification (TQHCC), The Muslim Food Board UK, Halal Feed and Food Inspection Authority (HFFIA), Halal Food Authority (HFA), Islamic Foundation of Ireland, HAFSA Halal Certification and Food Imp & Exp Ltd, KASCERT TURKEY, HFC Halal Turkey, Polish Institute of Halal (Polandia), Instituto de Halal Portugal, World Halal Authority (Italia). Sedangkan di Afrika Selatan terdapat National Independent Halaal Trust (NIHT). Peran Umat Setelah cukup alpa selama 7 dasawarsa lebih tak pernah berfikir bagaimana mengatur ketentuan perlindungan tentang JPH, ternyata setelah diundangkan baik pemerintah maupun rakyat terkesan sama-sama acuh tak acuh. Padahal masalah ini menyangkut mayoritas umat beragama di Indonesia. Halal adalah konsep dan terminologi hukum fiqh (Islam) yang menyangkut hidup dan pengabdian sehari-hari pemeluknya yang di Indonesia mereka menduduki posisi mayoritas. Saat kemerdekaan jumlah mereka sekitar 95 %, dan menurut Sensus Penduduk 2010, hanya dalam kurun 65 tahun saja, telah mengalami penyusutan menjadi sekitar 87 %.Terlalu banyak variable yang harus dihitung untuk proyeksi persentase itu untuk tahun-tahun mendatang di Indonesia. Lemahnya posisi dan peran umat Islam Indonesia yang nyaris tak dihitung sebesar
jumlahnya kecuali untuk perolehan legitimasi dalamsetiappemiludanpilkadasangatterasa. Sebetulnyaolehkekuatan-kekuatandominan dunia,mayoritasumatIslamIndonesiaadalah fakta yang benar-benar dihitung baik secara sosial, budaya, politik dan ekonomi. Namun demikian, observer dari luar akan terheran-heran atas sebuah ketakmasuk-akalan yang nyata karena melihat di Indonesia ada organisasi-organisasi besar seperti NU, Muhammadiyah, Alwashliyah, ada FPI ada FUI dan masih ada lagi badanbadan semi pemerintah seperti MUI serta juga memiliki sebuah kementerian yang mungkin hanya terdapat di Indonesia, yakni Kementerian Agama yang awalnya didirikan untuk mengakomodasi umat Islam sebagai mayoritas. Jangan lupa bahwa Indonesia juga memiliki sejumlah besar perguruan tinggi berlabel Islam dan partai politik berasas Islam, di pusat pemerintahan mau pun di berbagai daerah yang tersebar di seluruh Indonesia. Observer asing akan bertanya apa kerja merekahinggatakmerasaperluberusahaserius melindungiumatnya?Mestinyasemualembaga ituterusmendesakdanmembantupemerintah agar segera dapat melaksanakan amanat UU No 33 Tahun 2014. Penutup Umat Islam Indonesia tampaknya tak begitu sadar bahwa UUD Negara RI 1945 mengamanatkan negara menjamin dan memberi perlindungan kepada setiap pemeluk agama untuk menjalankan ajaran agamanya, termasuk jaminan tentang kehalalan produk yang dikonsumsi. Lihatlah, 65 tahun (1945-2014) Indonesia tak peduli atas urgensi keselamatan warga negara mayoritas dalam menjalankan agamanya yang dijamin oleh konstitusi. Pemerintah Indonesia pun termasuk naif takberhitungtentangkaitanUUinidenganupaya mendorongkemajuanwisata.DuniaBaratdan Timur,terlepasapaagamamayoritasdinegaranegaradiduakawasanitu,telahlamaberhitung tentang keuntungan besar dari industri wisata halal dan mereka berlomba berinvestasi pada sektor yang terus berkembang sangat positif ini. Penulis adalah Dosen FISIP UMSU, Koordinator Umum Pengembangan Basis Sosial Inisiatif & Swadaya (‘nBASIS).
Pengumuman Redaksi menerima kiriman karya tulis berupa artikel/opini, surat pembaca. Kirim ke alamat redaksi dengan tujuan ‘Redaktur Opini Waspada’ dengan disertai CD atau email: opiniwaspada@yahoo.com. Panjang artikel 5.000-10.000 karakter dengan dilengkapi biodata dan kartu pengenal (KTP) penulis. Naskah yang dikirim adalah karya orisinil, belum/tidak diterbitkan di media manapun. Isi tulisan menjadi tanggung jawab penulis.
SUDUT BATUAH * PKS dikabarkan bakal oposisi sendiri - Sendiri mungkin lebih baik begini, kata Trio Bimbo, he...he...he * Pemprovsu harus lakukan terobosan undang investor - Kata orang bijak, harus jemput bola * MUI Sumut terbaik pengelolaan keuangan se-Indonesia - Bisa jadi contoh l Doe Wak
Sumatera Utara
WASPADA Senin 14 Oktober 2019
WASPADA Pemimpin Umum Dr. Hj. Rayati Syafrin Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab H. Prabudi Said Wakil Pemimpin Umum/Wapemred H. Teruna Jasa Said Wakil Penanggung Jawab H. Sofyan Harahap
Diguyur Hujan, Peringatan Hari Pramuka Tetap Semarak RANTAUPRAPAT (Waspada): Meski diguyur hujan deras, namun peringatan Hari Pramuka ke-58 yang digelar di lapangan Ika Bina Rantauprapat, Rabu (9/10), tetap semarak. Para peserta Pramuka mulai dari tingkat Siaga, Penggalang, Penegak hingga Pandega tetap berbaris rapi. Tidak ada yang menghindari hujan termasuk Bupati Labuhanbatu H. Andi Suhaimi Dalimunthe, ST, MT yang juga Kamabicab 05 selaku pemimpin apel besar itu. Pada kesempatan itu, bupati menyampaikan amanat Ketua Kwartir Nasional Komjen Pol (Purn) Budi Waseso. Bupati mengimbau agar Gerakan Pramuka dapat
dijadikan sebagai dasar-dasar untuk mencintai NKRI, khususnya Kabupaten Labuhanbatu. Andi berpesan kepada seluruh pengurus Pramuka harus bisa lebih maju dan berbuat yang terbaik untuk Labuhanbatu. Pemkab Labuhanbatu akan mendukung penuh kegiatan Pramuka. Bupati menyadari melalui kegiatan Pramuka banyak pembelajaran yang diperoleh. “Ilmu pengetahuan, ketrampilan, ilmu kepemimpinan ada di Pramuka. Pupuk kekompakkan,” ujarnya. Sementara itu, Kwarcab Labuhanbatu Drs. Khairul Akbar Tanjung menjelaskan, pada rangkaian kegiatan apel
besar memperingati Hari Pramuka, juga diserahkan hadiah lomba tingkat Siaga, Penggalang, Penegak dan Pendega. Kegiatan tersebut dilanjutkan dengan atraksi Gerakan Pramuka dari beberapa sekolah di Labuhanbatu. Turut hadir pada acara itu unsur Forkopimda Labuhanbatu, para kepala OPD, Kepala Sekolah, dan undangan lainya.(a17/B) Waspada/ist
BUPATI L. Batu H. Andi Suhaimi Dalimunthe dan Kapolres L. Batu AKBP Agus Darojat foto bersama peserta Pramuka di lapangan Ika Bina Rantauprapat.
Politisi Hanura Positif Konsumsi Narkoba
Pemilih Kecewa P. SIDIMPUAN (Waspada): Sejumlah pemilih dari Daerah Pemilihan (Dapil) I meliputi Kec. Padangsidimpuan Utara dan Padangsidimpuan Hutaimbaru, pada Pemilu lalu mengaku kecewa. Pasalnya, orang yang mereka pilih sebagai wakil rakyat di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Padangsidimpuan berinisial FH dari Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), dinyatakan positif sebagai pemakai narkoba. “Sangat kecewa, begitu mengetahui caleg pilihan saya pada Pemilu lalu yakni FH, dinyatakan positif konsumsi narkoba beberapa waktu lalu,” ungkap S. Harahap, warga Panyanggar, Kecamatan Padangsidim-
puan Utara, Minggu (13/10). Harahap mengaku sengaja memilih FH pada Pemilu lalu guna memberi kesempatan kepada generasi muda sebagai wakil rakyat. “Semula pertimbangan saya, FH yang masih berusia muda dianggap potensial sebagai wakil rakyat. Namun sayangnya, baru beberapa pekan setelah dilantik, FH ditangkap karena kedapatan membawa alat isap sabu (bong). Dan yang kita baca di media, FH juga positif meng-
konsumsi narkoba sebagaimana hasil tes urine yang dilakukan penyidik Poldasu,” ujarnya. Mengenai imbalan yang diberikan bila memilih FH pada Pemilu lalu, Harahap membantahnya. “Tidak ada. Hanya karena berharap dan ingin memberi kesempatan kepada generasi muda untuk membawa perubahan bagi Kota P. Sidimpuan,” ucapnya. Yang membuat sejumlah pemilih makin kecewa, Partai Hanura tetap mempertahankan FH di DPRD P. Sidimpuan. Hal ini menunjukkan bahwa Partai Hanura seakan-akan mengalami krisis kader, sehingga tetap mempertahankan anggota DPRD yang telah dinyatakan
positif mengkonsumsi narkoba. Diberitakan sebelumnya, anggota DPRD P. Sidimpuan dari Partai Hanura, FH pada Selasa (3/9) pagi, diamankan petugas Bandara KNIA. FH calon penumpang pesawat Wings Air IW.1216 dari KNO - P. Sidimpuan, kedapatan membawa dua set alat isap sabu (bong). Selanjutnya FH diserahkan ke Dit Narkoba Polda Sumut untuk diproses. Dari hasil tes urine yang dilakukan penyidik Poldasu, FH dinyatakan positif mengkonsumsi narkoba dan diharuskanmenjalanirehabilitasi. Anehnya,FHyangdiharuskan menjalani rehabilitasi, ternyata bebas melaksanakan aktivitas di DPRD P. Sidimpuan.(c02/I)
Grand Singgie, Siap Manjakan Tamu TANJUNGBALAI (Waspada): Satu hotel berbintang kini hadir di KotaTanjungbalai.Yakni, Grand Singgie Hotel yang berlokasi di Jl. HOS Cokroaminoto Kec. Tanjungbalai Selatan, Kota Tanjungbalai. Hotel ini memiliki fasilitas lengkap mulai dari kamar berjumlah lebih dari 100, ruang pertemuan (ballroom), lobi, restoran, kafe, live music, fitness, serta mushalla yang luas. Pemilik Grand Singgie Hotel, Edi Tjoa saat peresmian (grand opening) hotel tersebut, Sabtu (12/10) menegaskan, kehadiran hotel tersebut bukan sematamata untuk mencari profit keuntungan materi, namun lebih kepada niat tulus putera asli daerah guna menggerakkan roda perekonomian masyarakat. Selain itu, keberadaan Grand Singgie Hotel menjadi salah satu sumber pendapatan daerah bagi Pemko Tanjungbalai. Edy menjelaskan, investasi bidang jasa penginapan itu
Waspada/Rasudin Sihotang
PEMILIK Grand Singgie Hotel, Suhartono alias Acun (empat kiri) melakukan pengguntingan pita pada peresmian hotel tersebut. diawali niat keluarga besar kakeknya, mendiang Juke, untuk membangun Kota Tanjungbalai. Kakeknya yang lahir pada 1918, adalah seorang perintis kapal penyeberangan antar pulau dari Tanjungbalai ke Leidong dan sebaliknya sejak puluhan tahun lalu. Kisah awal berdirinya hotel ini, menurut Edy, omnya bernama Suhartono alias Acun, berbincang dengan Wali Kota Tanjungbalai M. Syahrial terkait
pembangunan Kota Tanjungbalai. Akhirnya diputuskan untuk membangun hotel bertaraf internasional yang menawarkan kenyamanan bagi wisatawan luar negeri maupun lokal. “Bersyukur niat baik om saya itu disambut hangat Pemko Tanjungbalai sehingga pada hari ini secara resmi kita melakukan grand opening Grand Singgie Hotel,” papar Edy Tjoa. Sejak beroperasi akhir 2017,
Grand Singgie Hotel telah memiliki 80 karyawan yang umumnya putra-putri daerah Tanjungbalai. Grand opening hotel tersebut diawali pengguntingan pita oleh empat pemilik (owner) yakni, Suhartono alias Acun, Burhan, Rudi alias Che Liang, Efendy alias A King bersama anggota DPRDSU Mahyaruddin Salim, Wakapolres Tanjungbalai Kompol Edi Bona Sinaga dan mewakili Dandim 0208/Asahan Kapten Nuryanto. Turut hadir Kepala KSOP Tanjungbalai Mustafa Edi, Ketua Marga Chai Selangor-Malaysia Datuk Chai Chong Wie, Ketua Paguyuban Marga Tionghoa Indonesia Untung Chandra dan Ketua Marga Chai Indonesia Chai Mauling. Acara juga dirangkai pemotongan nasi tumpeng, doa dan makan bersama, donor darah, santunan anak yatimpiatu, atraksi barongsai, dan hiburan. (a32/B)
Hafizh Quran Cikal Bakal Pemimpin
PKK Solok Kunjungi Binjai BINJAI (Waspada): Tim Penggerak PKK Kota Solok, Sumatera Barat, Rabu (9/10) berkunjung ke Binjai. Ketua tim PKK Solok dipimpin Hj. Zulmi Yetti Elfian diterima Wakil ketua PKK Binjai Ny. Nani Timbas Tarigan. Hj.Zulmi mengatakan, kunjungan ke Binjai guna mempelajari dan mengetahui sistem pengelolaan PKK di Kota Binjai. Tim PKK Solok mengawali kunjungannya ke kampung literasi di Kelurahan Sumber Karya Jl. Danau Singkarak, Kec. Binjai Timur. Hj. Nani Timbas mengatakan, TP PKK Kota Binjai berkomitmen menjalankan 10 program pokok PKK dengan sebaik-baiknya, yang didukung Pemko Binjai melalui OPD terkait. Nani juga mengungkapkan beberapa prestasi tingkat nasional yang pernah diraih PKK Kota Binjai. Diantaranya, Pakarti utama satu lomba tertib administrasi PKK kategori kota tahun 2019, Pakarti utama dua lomba posyandu 2019, Pakarti madya dua lomba PHBS 2018, dan Manggala Karya Kencana.(a04/B)
Waspada/Riswan Rika/B
WAKIL Ketua PKK Binjai Ny. Nani Timbas Tarigan saling bertukar cenderamata dengan Tim PKK Solok.
B7
BILAH HULU (Waspada): Bupati Labuhanbatu mengapreasisi anak-anak hafizh Quran dari Pondok Pesantren Modren Da’arul Muhsinin. Bupati berdoa semoga anakanak hafizh Quran dari pondok pesantren bisa membawa dan melahirkan cikal bakal pemimpin di Labuhanbatu. Hal itu disampaikan Bupati Labuhanbatu H. Andi Suhaimi Dalimunthe, ST, MT di Pondok Pesantren Modern Da’arul Muhsinin Janjimanahan Kawat, Kecamatan Bilah Hulu, Sabtu (12/10), pada acara wisuda dan syukuran Tahfizh Quran Angkatan I. Turut hadir aktor film Naga Bonar H. Deddy Mizwar, Kakan Kemenag Labuhanbatu Drs. H Safiruddin dan Ketua Pembina
Waspada/ist
BUPATI L.Batu H.Andi Suhaimi Dalimunthe bersama Dedy Mizwar menghadiri acara wisuda dan syukuran Tahfizh Qur’an Angkatan I di Pondok Pesantren Modern Da’arul Muhsinin Janjimanahan. Yayasan Pondok Pesantren Da’arul Muhsinin Jajimanahan Kawat Dr. H.M. Umar Syadat
Hasibuan. Andi mengatakan, program pemerintah daerah salah
satunya adalah peningkatan SDM anak-anak Labuhanbatu. “Saya yakin, tiga atau empat tahunkedepan,barukitamenyadari apayangkitalakukansekarangakan berdampak baik bagi anak-anak Labuhanbatu,” ujarnya. Pada kesempatan itu, Andi mengucapkan selamat atas prestasi yang diraih 6 Tahfizh Putra dan Putri 30 Juz. Sementara itu, H. Deddy Mizwar menjelaskan tentang faktor kesuksesan. Menurutnya, ada penelitian dari orang Amerika yang bisa kita bandingkan dengan kisah perjalanan Rasulullah. Ada 100 faktor yang menyebabkan seseorang itu menjadi sukses.Yang paling sukses itu adalah Nabi Muhammad SAW, dan suksesnya sepanjang masa.(a17/B)
Pramuka Jadi Wadah Pemersatu Bangsa LUBUKPAKAM (Waspada): Pramuka merupakan wadah bagi generasi muda yang aktif untuk menjaga NKRI. Sedangkan Kwartir Cabang Pramuka Deliserdang adalah rumah besar yang dirancang sebagai alat pendidikan bagi generasi muda. Hal itu disampaikan Bupati Deliserdang H. Ashari Tambunan pada apel besar peringatan Hari Pramuka ke-58 Deliserdang tahun 2019 di Halaman Kwarcab Deliserdang Lubukpakam, Sabtu (12/10) sore. Apel besar itu diikuti 3.870 peserta dari berbagai gugus depan dan berbagai tingkatan mulai Siaga, Penggalang, Penegak, Pandega dan 500 Pembina. Hadir pada apel besar Hari Pramuka ke-58 Deliserdang itu Ka. Kwarcab Gerakan Pramuka yang juga Wakil Bupati Deli-
Waspada/Khairul K Siregar/B
BUPATI Deliserdang H. Ashari Tambunan selaku Ka Mabicab gerakan Pramuka Deliserdang menyematkan Lencana Melati dari Ka. Kwarnas kepada Darwin Zein pada Apel Besar Hari Pramuka ke-58, Sabtu (12/10) sore. Ashari yang juga Ketua serdang HMA Yusuf Siregar, Ketua/Wakil Ketua TP PKK Majelis Pembimbing Cabang Deliserdang Hj. Yunita Ashari mengatakan, generasi muda Tambunan/Hj. Sri PepeniYusuf yang ikut aktif dalam kegiatan dan unsur pembina Pramuka Pramuka adalah generasi yang hebat, unggul, kreatif, petarung lainnya.
dan bukan pecundang. Karena itu, dia berharap sekaligus berpesan agar setiap Kwartir Ranting gugus depan dapat melaksanakan Diklat Kepramukaan. Pramuka menjadi wadah pemersatu bangsa ketika banyak pihak yang memiliki berbagai kepentingan. Potensi Gerakan Pramuka sangat besar. Selain itu, Gerakan Pramuka memberikan kontribusi nyata dalam mencetak calon pemimpin bangsa. Kepada seluruh anggota Pramuka, Ashari berpesan agar terus berkreasi, berkarya dalam wadah kepramukaan. “Isilah waktu muda kalian dengan kegiatan positif dan produktif. Jadilah teladan, penggerak dan panutan. Saya yakin generasi muda Indonesia adalah generasi yang unggul, dan hebat,” ujar bupati. (crul/a06/B)
Jatuh, Perampok Ditangkap P. BRANDAN Waspada): Dua perampok berhasil diamankan warga saat terjatuh dari sepedamotor setelah terjadi tarik menarik handphone antara korban dengan pelaku di Jl. Suka Mulia, Simpang Gotong Royong, Kel. Pelawi Utara, Kec. Babalan, Jumat (4/10). Informasi diperoleh Waspada, korban Mimi Raudah, 37, bersama Rahmawati, 27, warga Jl. Imam Bonjol Kel. Berandan Timur, Kec. Babalan, Jumat (4/10) sore, mengendarai sepedamotor Honda Beat BK 3616 PAW hendak ke Jl. Gotong Royong, Kel. Pelawi Utara. Setibanya di Simpang Gotong Royong, pelaku merampas HP dari tangan Rahmawati. Korban berusaha mempertahankan ponselnya sehingga sempat terjadi tarik menarik. Saat itu, korban menarik baju tersangka RM, sehingga sepedamotor yang dikendarai pelaku dan korban akhirnya terjatuh. Warga yang melihat peristiwa ini langsung menangkap kedua pemuda warga Kec. Gebang tersebut. Tidak lama berselang, personel Polsek P. Brandan tiba di lokasi kejadian dan mengamankan, RM, 22, dan TDR, 15. Kapolsek P. Brandan, Iptu Dahnial Saragih, SH dikonfirmasi Waspadamembenarkanpihaknyatelahmengamankanduatersangka yang terlibat dalam kasus tindak pidana pencurian dengan kekerasan. Salah satu pelaku masih di bawah umur. (a02/B)
Pelatihan Kelola Homestay LANGKAT (Waspada): Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Sumatera Utara bekerja sama dengan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kab. Langkat, melaksanakan pelatihan pengelolaan homestay bagi para pelaku usaha wisata di Bukit Lawang, barubaru ini. Pelatihan ini menghadirkan tiga narasumber. Yakni, Budi Setiawan dari Kementerian Pariwisata RI, Ujang Sobari dari Akademi Pariwisata Medan dan Tety Naibaho, selaku pelaku usaha homestay dari Kabupaten Samosir. Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Langkat Hj. Nur Elly Heriani Rambe, MM mengatakan, kegiatan ini merupakan bukti dari tekad Pemkab Langkat untuk bersama-sama masyarakat membangun pariwisata Langkat yang potensinya sangat besar. “Tujuan kita, selain untuk meningkatkan ekonomi kerakyatan, kegiatan ini juga untuk mewujudkan visi misi Bupati Langkat, Terbit Rencana PA dan Gubernur Sumatera Utara, Edi Rahmayadi untuk menjadikan sektor pariwisata sebagai prioritas pembangunan,” kata Elly. (a02/a05)
Surya-Taufik Daftar Ke Perindo KISARAN (Waspada): Bakal calon (Balon) Bupati dan Balon Wakil Bupati Asahan H. Surya, B.Sc-Taufik ZA mendaftar ke DPC Perindo. Sebagai pemanasan, dua tokoh ini ‘diuji’ dalam dialog dengan mahasiswa, Sabtu (12/10) “Kami mengapresiasi kegiatan (dialog) ini, karena sebagai informasi dan gambaran tentang harapan dan keinginan masyarakat terhadap pemerintahan dalam membangun Kabupaten Asahan menjadi lebih baik,” jelas Balon Bupati Asahan Surya. Sedangkan Ketua DPC Partai Perindo Asahan Mizanul Akmal Sitorus mengatakan, dialog antara Balon dengan mahasiswa merupakan yang pertama di Kabupaten Asahan. Hal ini bertujuan menyatukan visi dan misi Balon yang akan diusung pada Pilkada 2020. “Dialog antara Balon Bupati dan Balon Wakil Bupati dengan mahasiswa sangat penting. Tujuannya agar para calon bisa memaparkan kebijakan apa saja yang akan mereka lakukan selama lima tahun ke depan,” ujarnya. Mizanul menambahkan, Surya-Taufik merupakan Balon yang pertama mengembalikan berkas dan mendaftar di Perindo. Pendaftaran berlangsung 1-15 Oktober 2019. “Yang mengambil formulir, ada sekitar 13 orang. Semua tokoh ini akan tetap berdialog dengan mahasiswa dalam pembangunan Asahan ke depan,” jelas Mizanul. (a15/a31)
Waspada/Bustami Chie Pit
BALON Bupati dan Wakil Bupati Asahan Surya B.Sc dan Taufik ZA, foto bersama Ketua DPC Perindo Asahan Mizanul Akmal Sitorus, saat mendaftar rekomendasi maju di Pilkada 2020.
Diklat Calon Kasek TANJUNGGADING (Waspada): Diklat In Service Learning I bagi calon kepala sekolah memberikan kesempatan kepada guru profesional atau potensial untuk memiliki kompetensi dalam bidang kepalasekolahan sehingga siap memangku jabatan kepsek secara profesional. “Ini maksud Diklat In Service Learning I bagi calon Kasek digelar,” tukas Plt Kadis Pendidikan Batubara Ilyas Sitorus ketika membuka diklat yang diikuti Calon Kasek SMP sebanyak 45 orang terdiri dari 26 jenjang SD dan 19 SMP di Tanjunggading, Jumat (11/10). Menurutnya, diklat akan melatih kompetensi calon kepsek pada Manajerial, Kewirausahaan, Supervisi, Kepemimpinan, Penguatan Pendidikan Karakter dan Pengembangan Sekolah Berdasarkan 8 Standart Nasional Pendidikan. Ketua panitia diklat, M Zein yang juga Kasi GTK mengatakan bahwa diklat ini sangat positif meningkatkan kompetensi kepala sekolah dilaksanakan Dinas Pendidikan Batubara dan LPPKS Solo, dibantu pengajar diklat Setyo Hartanto, Nuning dari Dinas Pendidikan Karang Anyar dan Zaenul Slam dari Universitas Syarif Hidayatullah Jakarta serta Ahmadin Sitanggang dari LPMP-Sumut ditambah Tim Teknis Penataan Bidang Pembinaan Ketenagaan Disdik Batubara. (a13/B)
Waspada/Iwan Has/B
KADISDIK Batubara Ilyas Sitorus bersama pengajar Diklat In Service Learning I bagi Calon Kasek di Tanjunggading.
Sumatera Utara
B8 Kota Medan B. Aceh Binjai Bireuen B. Pidie G. Sitoli K. Jahe Kisaran Kutacane Langsa
Zhuhur 12:14 12:27 12:15 12:22 12:21 12:18 12:15 12:10 12:17 12:17
‘Ashar 15:29 15:44 15:30 15:38 15:37 15:31 15:29 15:25 15:32 15:33
Magrib 18:16 18:29 18:17 18:24 18:23 18:22 18:17 18:13 18:20 18:19
‘Isya
Imsak
Shubuh Syuruq
Kota
19:25 19:38 19:26 19:32 19:32 19:30 19:26 19:22 19:28 19:27
04:45 04:59 04:46 04:53 04:53 04:48 04:45 04:41 04:48 04:48
04:55 05:09 04:56 05:03 05:03 04:58 04:55 04:51 04:58 04:58
L.Seumawe 12:20 L. Pakam 12:13 Sei Rampah12:12 Meulaboh 12:24 P.Sidimpuan12:12 P. Siantar 12:13 Balige 12:13 R. Prapat 12:09 Sabang 12:27 Pandan 12:14
06:10 06:24 06:10 06:18 06:17 06:13 06:10 06:06 06:13 06:13
Zhuhur ‘Ashar 15:37 15:28 15:27 15:40 15:24 15:27 15:26 15:23 15:44 15:27
WASPADA Senin 14 Oktober 2019
Magrib
‘Isya
Imsak
Shubuh Syuruq
Kota
Zhuhur ‘Ashar
Magrib
‘Isya
Imsak
Shubuh Syuruq
Kota
18:22 18:16 18:15 18:26 18:15 18:15 18:15 18:12 18:29 18:17
19:30 19:24 19:23 19:35 19:24 19:24 19:24 19:21 19:37 19:25
04:52 04:44 04:43 04:55 04:42 04:43 04:43 04:39 04:59 04:44
05:02 04:54 04:53 05:05 04:52 04:53 04:53 04:49 05:09 04:54
Sibolga Sidikalang Sigli Singkil Stabat Takengon T.Balai Tapaktuan Tarutung T.Tinggi
12:14 12:15 12:25 12:18 12:15 12:21 12:10 12:20 12:13 12:12
18:17 18:18 18:26 18:21 18:17 18:23 18:12 18:23 18:16 18:15
19:25 19:26 19:35 19:29 19:25 19:32 19:21 19:31 19:25 19:23
04:44 04:46 04:56 04:48 04:46 04:53 04:40 04:51 04:43 04:43
04:54 04:56 05:06 04:58 04:56 05:03 04:50 05:01 04:53 04:53
Panyabungan 12:10 Teluk Dalam 12:17 Salak 12:15 Limapuluh 12:11 Parapat 12:13 Gunung Tua 12:10 Sibuhuan 12:10 Lhoksukon 12:20 D.Sanggul 12:14 Kotapinang 12:08 Aek Kanopan 12:10
06:16 06:09 06:08 06:20 06:06 06:08 06:07 06:04 06:24 06:08
15:27 15:29 15:41 15:31 15:30 15:37 15:24 15:35 15:26 15:27
06:08 06:10 06:21 06:12 06:10 06:17 06:05 06:15 06:08 06:08
Dihisab oleh: Tim Ahli Badan Hisab dan Rukyat (BHR) Sumut
Zhuhur ‘Ashar 15:22 15:29 15:29 15:26 15:27 15:23 15:22 15:36 15:27 15:22 15:24
Magrib
‘Isya
Imsak
Shubuh Syuruq
18:14 18:21 18:18 18:14 18:16 18:14 18:13 18:21 18:17 18:11 18:13
19:23 19:30 19:27 19:22 19:24 19:22 19:22 19:30 19:25 19:20 19:21
04:40 04:47 04:46 04:42 04:43 04:40 04:40 04:51 04:44 04:38 04:40
04:50 04:57 04:56 04:52 04:53 04:50 04:50 05:01 04:54 04:48 04:50
06:05 06:11 06:10 06:06 06:08 06:05 06:04 06:16 06:09 06:03 06:05
Diskusi Pariwisata Karo Bersama Harian Waspada
Fly Over/Tol Medan-Berastagi Batal, Petani Dan Wisatawan Dirugikan KARO (Waspada): Pembatalan pembangunan tol (jalan bebas hambatan) maupun jalan layang (fly over) Medan-Berastagi oleh pemerintah pusat, telah merugikan kalangan wisatawan dan petani. Pasalnya, ruas jalan nasional Medan-Berastagi itu kerap mengalami kemacatan. Hal ini membuat wisatawan menjadi tidak nyaman dan mempersingkat kunjungannya. Selain itu, para petani yang ingin memasarkan hasil bumi ke Kota Medan, menjadi terkendala. Hal itu terungkap dalam diskusi Pariwisata Karo bersama HarianWaspada dan waspada.id di Toba Lounge, Hotel Internasional Sibayak, Kecamatan Berastagi, Jumat (11/10). Kegiatan ini digagas Koordinator wartawan Harian Waspada wilayah Karo, Dairi, Pakpak Bharat Panitra Nedy Tarigan. Tampil sebagai narasumber
Wakil Bupati Karo Cory S. Sebayang, Redaktur Sumatera Utara Harian Waspada David Swayana dan anggota DPRD Karo Mansur Ginting. Turut hadir Kadis Pertanian Karo Metehsa Karokaro, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Karo Kasman Sembiring, Kepala UPT Taman Hutan Raya (Tahura) Bukit Barisan Ramlan Barus, Camat Berastagi Mirton Ketaren, Kepala BiroWaspada DeliserdangSergai H. M. Husni Siregar, General Manager Hotel Internasional Sibayak Berastagi sekaligus mewakili Perhimpunan Hotel dan Restauran Indonesia (PHRI) Kabupaten Karo, Dedi Nelson, para pelaku Usaha Kecil dan Menengah (UKM) serta undangan lainnya. Tampil sebagai narasumber pertama, Redaktur Sumut HarianWaspada David Swayana
menyampaikan sejumlah keistimewaan Tanah Karo sebagai daerah tujuan wisata yang berada di kawasan Danau Toba. “Tanah Karo merupakan satu-satunya daerah wisata pegunungan yang lokasinya paling dekat dengan Kota Medan. Selain udara segar dan panorama alam yang indah, di Tanah Karo juga terdapat gunung api, Danau Toba lengkap dengan air terjun Sipiso-piso, hutan lindung dan agro wisata,” ungkapnya. Belakangan, lanjut David, muncul kerisauan di kalangan masyarakat terutama wisatawan, ketika pemerintah membatalkan pembangunan jalan tol dan fly over Medan-Berastagi. Padahal, pembangunan infrastruktur itu sangat penting, guna mendukung pengembangan destinasi pariwisata Danau Toba. “Jadi, melalui diskusi ini,
saya mengajak seluruh elemen m a s y a r a k a t Ta n a h K a r o khususnya Pemkab, agar menyatukan persepsi guna meyakinkan pemerintah pusat bahwa pembangunan jalan tol atau fly over Medan-Berastagi itu termasuk mendukung pengembangan pariwisata Danau Toba,” ujar David. Selama ini, sering terjadi kemacatan pada ruas jalan nasional Medan-Berastagi. Beberapa penyebab kemacatan itu yakni, kendaraan rusak di badan jalan, adanya kegiatan atau acara di pinggir jalan serta bencana alam longsor. Kemacatan yang tidak bisa diprediksi itu, membuat wisatawan asing mempersingkat kunjungannya ke Tanah Karo. Sebab, mereka khawatir ketinggalan pesawat jika terjebak macat. Para petani juga mengalami kerugian hasil pertanian mereka terlambat tiba
Perampok Truk Getah Serahkan Diri SIMALUNGUN ( Waspada) : Salah seorang pelaku dugaan perampokan truk bermuatan getah di Jalan Lintas P.Siantar - Parapat kilometer 13, tepatnya di Nagori Dolok Panriasan, Kec. Jorlang Hataran, Kab. Simalungun, akhirnya menyerahkan diri ke Unit Jahtanras Polres Simalungun, Jumat (11/ 10) malam. “Salah seorang pelaku curas (pencurian dengan Kekerasan) truk colt diesel bermuatan getah karet berinisial RS alias Kentung menyerahkan diri ke Unit Jahtanras,” ujar Kasat Reskrim Polres Simalungun AKP Muhammad Agustiawan melalui Kanit Jahtanras Iptu Hengky B Siahaan, Sabtu (12/10).
Hengky menjelaskan, RS, 39, yang beralamat Simpang Parsaoran Nagori Gunung Mariah, Kec. Dolok Panribuan, Kab. Simalungun itu menyerahkan diri didampingi ibu kandung dan istrinya. Sebelumnya, pihak Sat Reskrim Polres Simalungun telah menangkap dan menembak
kaki 2 dari 5 tersangka pelaku perampokan truk bermuatan getah tersebut. Keduanya berinisial JS dan JFS yang kakinya ditembak karena berupaya melakukan perlawanan saat akan ditangkap dari rumah masingmasing pada Jumat (4/10). Dengan penyerahan diri RS, maka tersangka pelaku yang belum tertangkap (DPO) tinggal 2 orang lagi yang identitasnya sudah diketahui. Seperti diberitakan, JS, JFS, RS alias Kentung serta dua temannya AS dan JDS (Belum tertangkap) melakukan pencurian dengan kekerasan terhadap satu unit truk colt diesel BB 5691 NC bermuatan getah di
Jalan Lintas P.Siantar - Parapat kilometer 13 tepatnya di Nagori Dolok Panriasan, Kec. Jorlang Hataran, Kab. Simalungun, Selasa (1/10) dinihari. Truk bermuatan sekitar 5,5 ton getah karet itu dikemudikan Rindu Hutagalung, 39, warga Lingkungan VI Pandurungan Julu Natio Kel. Pinang Baru Kec. Pinang Sori Kab.TapanuliTengah dan temannya Dasrim Siregar dengan tujuan akan dijual ke Pabrik PT Madjin yang terletak di Indrapura Kab. Batubara. “Saat ini RS sudah diamankan di kantor Sat Reskrim Polres Simalungun untuk proses lebih lanjut,” ujar Kanit Reskrim Iptu Hengky B Siahaan. (a29/I)
Santunan Penyelenggara Pemilu Dipertanyakan LIMAPULUH (Waspada) : Mantan penyelenggara Pemilu tahun 2019 di Kab. Batubara mempertanyakan dana santunan yang meninggal dunia dan sakit saat bertugas. Sedangkan segala berkas persyaratan yang dibutuhkan sudah diajukan ke KPU Batubara, namun hingga saat ini dana santunan belum diterima. “Segala persyaratan telah kami ajukan ke KPU, baik berupa surat pernyataan tanggungjawab mutlak penyerahan santunan kecelakaan kerja di atas materai 6000 yang tanpa menerangkan jumlah nilai nominalnya beserta fotocopy buku rekening bank,” tukas Abdul Fahmi (foto) salah seorang yang mengalami sakit saat bertugas selaku penyelenggara Pemilu 2019 di Batubara,
Minggu (13/10). Kendati pihak KPU berjanji akan memberikan dana itu, tapi hingga kini belum juga terealisasi. “Ini membingungkan kita. Sebab sampai sekarang terhitung Mei 2019 dana santunan yang dijanjikan belum diterima,” katanya lagi. Dana santunan itu sangat
diharapkan oleh penyelenggara, bahkan tidak saja santunan untuk yang sakit, namun bagi keluarga penyelenggara yang meninggal dunia. Mantan Panitia Penyelenggara Kecamatan (PPK) Tanjungtiram ini mengatakan bahwa berkas pengajuan dana bantuan sakit dan meninggal dunia sudah diserahkan ke KPU Batubara. Bahkan dirinya mengaku malu terhadap para KPPS tingkat desa yang terus mengharap dan mempertanyakan dana santunan itu. Dikabarkan anggaran dana bantuan sakit dan meninggal dunia itu diberikan secara bervariasi dari Rp1 juta s/d Rp3 jutaan/anggota. Sedangkan bagi yang cacat permanen bisa mendapatkan lebih mencapai puluhan juta.
Untuk mantan anggota KPPS Kec. Tanjungtiram, kata Fahmi, diperkirakan 12 orang mengajukan ke KPU sejak Mei 2019, namun hingga kini mereka belum mendapatkan dana bantuan sebagaimana dijanjikan. Seorang Komisioner KPU Batubara Alhusin dikonfirmasi wartawan melalui telepon mengaku pengajuan usulan bantuan santunan bagi mantan penyelenggara Pemilu yang sakit maupun meninggal dunia saat bertugas. Bahkan dari dana bantuan itu telah terealisasi terutama bagi yang meninggal dunia, sedangkan bantuan santunan bagi penyelenggara yang sakit hingga kini masih dalam tahap proses KPU Pusat tanpa menyebutkan nilai nominal santunan diterima. (a13/B)
PT. BSP Kucurkan Dana CSR Rp635 Juta KISARAN (Waspada): PT. BSP Tbk menggelar bakti sosial berupa donor darah. Hal ini sebagai wujud kepedulian terhadap sesama dan menerapkan pola hidup sehat sebagai sarana membangun negeri. General Manager Head Office PT. BSP Tbk Edison Sembiring didampingi Plt Kepala
RSU Ibu Kartini dan Manager HR Head Office PT BSP Sumantri saat ditemui Waspada, Sabtu (12/10), mengatakan kegiatan ini bertujuan memenuhi ketersediaan (stok) darah PMI Asahan guna membantu masyarakat yang membutuhkan darah. Kegiatan dengan tema “Se-
tetes Darah Untuk Kehidupan” ini, merupakan bagian dari program tanggungjawab sosial CSR kelompok usaha Bakrie tersebut kepada masyarakat. “Kita ketahui, PMI sering kekurangan stok darah. Karena itu, kita terpanggil untuk melaksanakan kegiatan donor darah ini,” ujarnya.
Waspada/Bustami Chie Pit
GENERAL Manager Head Office PT BSP Tbk Edison Sembiring, didampingi Plt Manager KSM RSU Kartini drg. H. Ahmad Basuni, Staf HR dan CSR Head Office PT BSP Reyza Husein melihat Kepala Biro Harian Waspada Nurkarim Nehe, SE MSP, saat donor darah.
Menurut Edison, kegiatan ini merupakan implementasi dari komitmen perusahaan untuk ikut serta meningkatkan pembangunan daerah, termasuk di Kabupaten Asahan, terutama dalam membina hubungan baik antara perusahaan dengan masyarakat. “Donor darah ini dapat membangun hubungan silaturahmi dan saling membantu kepada msyarakat. Ini merupakan wujud nyata kepedulian kita,” jelas Edison. Selain itu, Edison menjelaskan, melalui program CSR, PT. BSP Tbk menggelontorkan bantuan sebanyak Rp635 juta setiap tahun. Dana CSR itu disalurkan pada bidang infrastruktur, pendidikan, keagamaan dan sebagainya yang bertujuan meningkatkan taraf ekonomi masyarakat. “CSR kita, tidak hanya untuk kegiatan donor darah. Tapi meliputi berbagai bidang terutama dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat banyak,” jelas Edison. Kegiatan ini diikuti 50 pendonor. Darah yang terkumpul kemudian diserahkan ke PMI Asahan untuk disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan.(a15/a31/B)
Waspada/Ist
Wakil Bupati Karo Cory S. Sebayang, Redaktur Sumut Harian Waspada David Swayana, anggota DPRD Karo Mansur Ginting, Kepala Biro Harian Waspada Deliserdang-Sergai H. M. Husni Siregar, Koordinator Wartawan Waspada Karo, Dairi Pakpak Bharat Panitra Nedy Tarigan foto bersama para peserta diskusi. di Medan. Untuk Danau Toba Sementara itu, Wakil Bupati Karo Cory S. Sebayang menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini. Menurutnya, dampak pembatalan pembangunan infrastruktur ke Kabupaten Karo tidak hanya dirasakan wisatawan, tetapi juga dirasakan petani maupun pedagang. Sebenarnya, kata Cory, Pemkab Karo sudah berusaha agar pembangunan jalan tol atau fly over tetap dilaksanakan. Dia meminta seluruh stakeholder yang ada agar membantu terwujudnya pembangunan jalan tol maupun fly over Medan-Berastagi. Cory juga memberikan apresiasi kepada dinas terkait seperti Dinas Pariwisata, Dinas
PMD, Dinas Kehutanan, karena telah menunjukkan potensi wisata di Kabupaten Karo sangat luar biasa. “Tapi tujuan kita sekarang apa? Salah satu tujuan kita adalah bagaimana jalan MedanBerastagi diperlebar. Dan bagaimana caranya, inilah yang kita harapkan. Mungkin melalui pemberitaan Harian Waspada dan lainnya agar tergugah Pemerintah Pusat (membangun infrastruktur),” harapnya. Cory menegaskan, pembangunan jalan tol atau fly over Medan-Berastagi, bukan hanya untuk Kabupaten Karo. Tapi, ruas jalan ini akan menjadi akses ke sejumlah kabupaten yang ada di kawasan Danau Toba dan Provinsi Aceh. “Karena, melalui jalan inilah bisa sampai ke daerah-daerah
lain seperti Dairi, Pakpak Bharat, Toba Samosir, Simalungun, Kota Subulussalam dan Aceh Tenggara,” jelasnya. Kepada forum diskusi, Cory menyampaikan tujuan utama Pemkab saat ini adalah membesarkan pariwisata Kabupaten Karo. Karena itu, dia mewakili Pemkab Karo mengucapkan terimakasih atas kehadiran peserta terutama panitia yang telah menyelenggarakan pertemuan tersebut. “Bupati Karo berhalangan hadir. Bupati menyampaikan pesan salam buat kita semuanya. Hasil diskusi kita ini akan saya sampaikan kepada bapak Bupati,” ujarnya. Kurang Booming Sementara itu, anggota DPRD Kabupaten Karo Mansur Ginting mengakui promosi
pariwisata di Kabupaten Karo kurang booming (gencar). “Jadi, ada sedikit masukan agar Pemkab Karo secepatnya membuat rencana induk pariwisata daerah,” katanya. Dalam hal ini, Mansur mendukung peningkatan destinasi pariwisata di Kabupaten Karo agar wisatawan betah berkunjung ke daerah ini. “Saya mewakili lembaga DPRD sangat mendukung. Kira-kira apa masukkan dan saran untuk lebih meningkatkan pariwisata Kabupaten Karo, begitu juga di sektor pertanian. Untuk pertemuan berikutnya kalau ada diskusi lagi, ya kita bisa bertukar pikiran untuk menghasilkan satu aksi demi kemajuan pariwisata dan pertanian Kabupaten Karo,” demikian Mansur. (cel/a06/cpn/ c10/ckb/C)