mentari wahea 01

Page 1

to create harmony with surroundings through sustainable growth

Corporate Social Responsibility

Februari 2010

Taman Bacaan

Produk CU Mitra Mandiri

PT. Swakarsa Sinar Sentosa

H Simpanan Saham

Khusus Anggota

Simpanan Pokok

Rp. 120.000,00 (1x setor)

Simpanan Wajib

Rp. 20.000,00 (tiap bulan)

Simpanan Umum

Tabungan Umum

SIBUHAR

Simpanan Bunga Harian

SISUKA

Simpanan Sukarela Berjangka

SIRAYA

Simpanan Hari Raya

SIDIKA

Simpanan Pendidikan Anak

Pinjaman

Khusus Anggota

Pinjaman Umum

Pinjaman modal kerja/usaha, membangun/renovasi rumah, investasi

Pinjaman Darurat

Pinjaman kebutuhan darurat: berobat, membayar uang sekolah/ kuliah

Pinjaman Investasi

Pinjaman untuk investasi jangka panjang Pendidikan anak/ pesiun

TB Mitra Mulia

Muara Wahau

(buka setiap Senin dan Kamis) 1. Kursus Komputer 2. Bedah Buku & Group Discussion 3. Browsing & Mading (Jurnalistik)

TB Wehea Petsot Sang (buka setiap Senin & Sabtu) 1. Kursus Komputer 2. Bedah buku & Group Discussion 3. Mading & Jurnalistik

TB Mentari Wehea

Beanhes

(buka setiap selasa dan Jum’at) 1. Kursus Komputer 2. Group Discussion, Mading dan Jurnalistik

TB Jendela Ilmu

Miau Baru

1. Kursus Komputer (setiap Rabu dan Sabtu) – percobaan 2. Pendalaman atau bedah buku

idup ini berjalan bahkan berlari cepat sekali," begitulah katakata seorang bapak tua di salah satu kampung ketika bertemu saya. Lalu saya bertanya, kenapa bapak bilang begitu? Iya nak, di sini dulu jalan masih sepi, sempit, becek, dan gelap kalau malam, tidak banyak orang lewat. Tapi sekarang jalan ini begitu ramai, banyak orang berlalu lalang karena jalan sudah bagus dan lebar. Banyak mobil dan motor lewat, sesuatu yang 10 tahun lalu tidak terbayang di benak saya. Rumah juga pada bagus-bagus. Dulu orang di sini cuma bekerja di ladang tapi sekarang sudah mulai pintar berbisnis, binisnya sudah macam macam pula. Malahan ada yang sudah menjadi pengusaha yang besar omsetnya. Tidak sedikit juga orang bekerja di perusahaan,” begitu jelasnya. Lalu saya tanya, “bapak senang”? “ya senanglah”! Jawabnya sambil tertawa lebar. Tanah Wehea tidak jauh berbeda dengan daerah daerah lain yang sedang berkembang cepat. Daerah ini Menjadi daerah yang sangat terbuka, banyak orang tertarik untuk mengunjunginya. Apalagi tanah wehea bukan daerah yang sulit dijangkau. Oleh karena itulah daerah ini berkembang begitu cepat secara sosial ekonomi. Semakin terbuka suatu daerah atau negara, semakin cepat daerah itu berkembang dan maju. Kemajuan ini diharapkan bisa mengembangkan kehidupan masyarakat lokal. Tentu kemajuan ini tidak hanya tergantung dari kebijakan pemerintah lokal dan hadirnya para investor semata tetapi juga masyarakat. Masyarakat yang terbuka akan mendorong kemajuan makin cepat. Seberapa besar keterbukaan dan dalam hal apa keterbukaan itu penting?

Belajar

Menjadi Lebih Baik Jelas bahwa kemajuan yang terjadi di bumi wehea sekarang ini menunjukkan betapa terbukanya masyarakat. Namun ada satu hal yang harus dikritisi, “seberapa besar kita ikut berkembang dan maju? Bukan secara ekonomi saja tetapi secara menyeluruh terutama terkait kemampuan sumber daya manusia kita dalam mengelola harapan dan peluang dari kemajuan kemajuan itu.Apakah kita tertinggal? Tentu tidak, jawabannya! Karena banyak sekali kemajuan yang dirasakan. Seperti yang dirasakan bapak tua di atas. Tapi kita tahu bahwa kemajuan tidak akan pernah berhenti pada satu titik akhir, begitu maju suatu wilayah makin pesatlah kemajuan itu ke depan. Kunci dari perubahan dan kemajuan adalah SDM (Sumber daya manusia/orang). Sangatlah penting bagi kita untuk terbuka dan terus belajar sehingga kita mampu melakukan lebih dari apa yang telah kita lakukan dan orang lain lakukan selama ini. Kita harus terus belajar dan berlatih mengembangkan jiwa, semangat dan kemampuan bisnis kita dengan baik, belajar melakukan komunikasi dan relasi yang elegan dengan banyak orang. Jika partner bisnis kita merasa nyaman dan aman maka kerjasama dengan pihak manapun akan terjalin dengan baik dan langgeng. Kita menjadi orang orang yang profesional. Semakin kita mampu dan profesional semakin besar kepercayaan yang akan diberikan kepada kita. Kita akan sangat terhormat dan sangat disegani karena itu. Memegang teguh kepercayaan orang lain adalah inti dari profesionalisme seseorang. Dan yang paling bernilai dari seorang profesional adalah jika dia bisa memegang teguh kepercayaan orang lain dan mempertanggungjawabkan apa yang dilakukannya. Semoga.


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.