Sabtu ,21 april 2012 radar cirebon

Page 1

28 HALAMAN HARGA Rp3.000

SABTU KLIWON, 21 APRIL 2012 / 29 JUMADIL AWAL 1433 H

Jangan Minder Mou BARCELONA - Tinggal lima pertandingan lagi roda kompetisi di Liga Primera Spanyol telah berakhir. Real Madrid hanya unggul empat angka atas rival abadinya Barcelona (85-81), makanya el clasico dini hari nanti akan krusial (siaran langsung TV One pukul 00.00 WIB). Sempat unggul sepuluh angka, sekarang Real tinggal unggul empat angka. Situasi yang membuat tekanan berada pada klub asuhan Jose Mourinho itu. Ini

ibarat ujian terakhir mereka, bila lolos maka gelar nyaris dipastikan milik mereka. Tidak harus menang, karena selama musim ini, dalam lima bentrok sebelumnya, Real selalu gagal menang. Setidaknya mereka imbang saja sudah bisa membuat Real lebih tenang sebelum bertarung pada second leg semifinal Liga Champions melawan Bayern Munchen. Selama ini, masalah utama Real adalah selalu merasa inferior ketika berhadapan dengan Barca. Mereka bermain layaknya

tim underdog di hadapan Barca. Padahal, pada pertandingan lainnya mereka sangat superior, baik di pentas domestik maupun Eropa. Lihat saja statistik Real di Liga Primera.  Ke Hal...7

Selidiki Perwira Tentara Diduga Koordinator Serangan Geng Motor

FOTO: YUS PAJARUDIN/PIH KEMENDIKBUD FOR JAWA POS

KAGET. Mendikbud Mohammad Nuh (dua dari kiri) memegang barang bukti yang dirampas dari siswa pelaku tawuran pelajar di Mapolda Metro Jaya kemarin.

Kelulusan Siswa Nakal Diserahkan ke Sekolah

JAKARTA - Aksi 73 murid kelas III SMA dan sederajat yang digaruk jajaran Polda Metro Jaya sangat brutal ketika terlibat tawuran pelajar di jalanan. Namun, ketika disambangi Mendikbud Mohammad Nuh dan dipertemukan dengan orang tua, tidak tampak wajah sangar. Mereka

justru berlinangan air mata karena menyesal sekaligus berjanji tobat. Keputusan Nuh mengikuti silaturahmi antara polisi, siswa nakal, dan orang tua tadi cukup  Ke Hal...7

SEMENTARA ITU

JAKARTA - Komando Daerah Militer Jakarta Raya menilai aksi kekerasan yang dilakukan sejumlah anggota TNI yang sebelumnya dikenal dengan geng motor pita kuning, bukan aksi yang direncanakan. Meski terdapat indikasi aksi tersebut dipimpin seorang berpangkat perwira menengah (pamen), namun aksi tersebut berawal dari kumpul-kumpul rekan-rekan satu angkatan mendiang Kelasi Arifin di Lapangan Monumen Nasional pada 13 April tengah

malam. “Sedang kita cari siapa yang mengkoordinir. Belum ketemu, sedang dicari,” kata Kepala Penerangan Kodam Jaya Kolonel Andrian Ponto dalam keterangan pers di Makodam Jaya, Cawang, Jakarta Timur, kemarin (20/4). Pangdam Jaya Mayjen Waris sebelumnya mengaku keterlibatan seorang berinisial A dalam kasus tersebut. Nama tersebut bahkan telah dilaporkan pada Presiden SBY di Cikeas. Nama tersebut mencuat setelah polisi militer melakukan penyelidikan terhadap telepon selular milik  Ke Hal...7

Nazaruddin Hanya Divonis 4,8 Tahun

Dahlan Iskan Bantu Penghasilan Pak Raden

JAKARTA - Usai sudah perjalanan kasus suap wisma atlet yang menjerat Muhammad Nazaruddin. Kemarin (20/4), majelis memvonisnya bersalah lantaran terbukti menerima suap dari PT Duta Graha Indah serta mengganjarnya empat tahun sepuluh bulan penjara. Tapi bukan berarti proses hukum untuk mantan Bendahara Umum Partai Demokrat itu tuntas. Komisi Pemberantasan

JAKARTA - Matahari tepat berada di atas kepala ketika Menteri BUMN Dahlan Iskan berjalan kaki menelusuri gang sempit di Jalan Petamburan III, Slipi, Jakarta Barat, kemarin (20/4). Tanpa rencana sebelumnya, dia tergerak untuk pergi mengunjungi Drs Suyadi alias Pak Raden yang tinggal di salah satu rumah kontrakan di gang itu. Keinginan bersilaturahmi dengan pencipta boneka Si Unyil ini muncul  Ke Hal...7

ANA-ANA BAE

Korupsi (KPK) masih menyimpan kasus-kasus lainnya. “Mengadili, menyatakan terdakwa Muhammad Nazaruddin terbukti secara sah dan meyakinkan melakukan tindak pidana korupsi sebagaimana dakwaan ketiga, yakni Pasal 11 UU Pemberantasan Korupsi,” kata ketua majelis hakim Dharmawati Ningsih saat membacakan amar putusannya  Ke Hal...7

Tolak Cinta Kasek, Gagal Ikut Unas BEKASI - Banyak hal yang bisa membuat siswa gagal mengikuti ujian nasional (unas). Nah, yang terjadi pada Wina Nidaul Gina ini lain daripada yang lain. Siswa SMA Darul Abror Kota Bekasi, Jabar, itu gagal mengikuti unas pada Senin lalu (16/4) karena masalah asmara dengan kepala sekolah (Kasek). Diduga, Wina menolak cinta Mujahid Solahudin, sang Kasek.  Ke Hal...7

Violet Hatta

FOTO: SANDY AW/RADAR TASIKMALAYA.

MASJID AHMADIYAH DIBAKAR. Masjid Ahmadiyah di Babakan Sindang Desa Cipakat Kecamatan Singaparna Kabupaten Tasikmalaya Jawa Barat dibakar massa kemarin siang (20/4).

Mendagri Minta Bupati Ambil Tindakan Kasus Penyerangan atas Ahmadiyah di Tasikmalaya

terjadi. Kemarin (20/4) sekelompok orang melakukan penyerangan dan merusak masjid jamaah Ahmadiyah Baitul Rahim, Kampung Babakan Sindang, Desa Cipakat, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya,

JAKARTA - Aksi penyerangan terhadap jamaah Ahmadiyah kembali

Kartini Masa Kini KARTINI era kini tidak cukup hanya bisa menulis surat. Bagi istri Menteri Riset dan Teknologi Gusti Muhammad Hatta, Violet Hatta, Kartini masa kini juga harus bisa menggunakan surat elektronik alias e-mail. Bersamaan dengan peringatan Hari Kartini hari ini (21/4), Violet mengingatkan para perempuan Indonesia untuk selalu  Ke Hal...7 Telepon: (0231) 483531, 483532, Fax. 483533 - Langganan Rp69.000 / Bulan

Jawa Barat. Aksi berawal ketika beberapa orang datang melakukan aksi damai untuk menyegel tempat

FOTO : ARUNDONO/JPNN

 Ke Hal...7

VONIS. Mantan bendahara Partai Demokrat M Nazaruddin dijatuhi hukuman penjara 4 tahun 10 bulan dan denda Rp200 juta subsider 4 bulan.

Yulie Setyohadi, Fashionista Pengelola Lifetsyle Management

Member dari Kalangan Jetset yang Berjiwa Sosial Menghadirkan kalangan jetset dalam pesta terbatas ternyata tidak mudah. Tapi, bagi Yulie Setyohadi, itu pekerjaan sehari-hari. Lewat perusahaan jasa hosting Haute Lister Management, dia menjamin kliennya puas. SEKARING RATRI A, Jakarta “SAYA keberatan kalau disebut sosialita. Saya lebih suka disebut fashionista,” kata Yulie Setyohadi, salah seorang founder Haute Lister Lifestyle Management. Menurut Yulie, dirinya lebih dari sekadar sosialita. Sosialita hanya terbatas kepada segmen tertentu. Sedangkan fashionista merupakan

FOTO: AGUS WAHYUDI/JAWAPOS

BERKELAS. Yulie Setyohadi di galerinya. Dia termasuk perempuan langka yang berkarir di bidang lifestyle.

orang yang suka berkecimpung di dunia fashion, art, dan lifestyle. Sebutan fashionista memang pas disematkan kepada Yulie. Meski usianya sudah kepala empat, perempuan berambut pendek itu selalu tampil modis dan fashionable. Tentunya barang-barang yang dikenakan Yulie merupakan barang branded alias bermerek. Namun, ketika ditanya apa merek favoritnya, Yulie menolak menjawab. “Banyak. Saya nggak bisa sebut satu per satu. Aku juga penggemar berat desainer-desainer terkenal Indonesia lho,” jelasnya ketika ditemui di galeri miliknya, Yulindra Gallery, kemarin (20/4). Sebagai seorang fashionista, Yulie kerap diundang ke berbagai pesta untuk kalangan terbatas alias berduit. Di kalangan tersebut, perempuan kelahiran 25

Sosialisasi Pembangunan Pasar Perumnas Tinggal Janji **wis bli aneh, seneng janji langka buktie Idul Fitri, KPCT Gelar Kongres WTC **mogamoga bli kongres pembubaran…

 Ke Hal...7 website: www.radarcirebon.com - e-mail: redaksi@radarcirebon.com


SABTU KLIWON 21 APRIL 2012 / 29 JUMADIL AWAL 1433 H

PEMILUKADA

PILGUB JABAR z PILBUP CIREBON z PILWALKOT CIREBON z PILBUP KUNINGAN z PILBUP MAJALENGKA

Radar Cirebon Group

2

Benahi Cirebon Lebih Baik Ribuan Massa Antar Adji Kembalikan Formulir KEJAKSAN - Drs H Priatmo Adji mengembalikan formulir pendaftaran calon wali kota ke DPC PDIP, Jumat (21/4). Tidak kurang dari 1.200 motoris, puluhan mobil, dan ribuan massa menyertai Adji. Yang lebih unik, justru Adji mengembalikan formulir pendaftaran dengan mengendarai motor gede (Moge) jenis BMW warna merah. Sebelumnya, Adji dan pendukungnya melakukan konvoi keliling Kota Cirebon dengan pengawalan ketat dari Polres Cirebon Kota. Tampak ikut mendampingi, mantan anggota DPRD dari PDIP, Djarot Adi Sutarto yang juga tim sukses Priatmo Adji. Kedatangan massa sekitar pukul 16.15 WIB itu, diterima langsung Ketua Tim Verifikasi Penjaringan Wali Kota Cicip Awaludin SH. Ditemani istri tercinta dr Hj Endang Susilowati MM, Adji menegaskan bahwa kedatangannya untuk mengembalikan formulir pendaftaran, sekaligus melengkapi berbagai persyaratan termasuk ijazah sekolah, hingga surat keterangan kesehatan. Hanya saja, dari semua persyaratan yang sudah diberikan ke tim verifikasi, ternyata pas fotonya tidak terbawa. Tapi dirinya berjanji akan segera menyerahkan foto ke tim verifikasi. Pensiunan PT Indocement ini membeberkan, keinginannya mendaftar menjadi calon wali kota, untuk membangun dan membenahi Kota Cirebon menjadi lebih baik di masa yang akan datang. Karenanya, untuk menggalang kekuatan massa, dirinya secara rutin turun mendatangi masyarakat dari

satu RW ke RW lain. Adji berharap, rekomendasi dari DPP PDIP tentang calon wali kota akan diberikan kepadanya. Namun demikian, dirinya akan menerima apapun keputusan yang ditentukan PDIP. Menurutnya, sebagai anggota DPRD dari PDIP, dirinya memiliki ikatan emosional sebagai kader partai untuk ikut mencalonkan diri sebagai wali kota. “Saya mohon maaf kepada masyarakat jika saat konvoi tadi sempat menimbulkan kemacetan,” katanya di depan pendukungnya. Pengurus DPC PDIP Kota Cirebon, Bambang menyambut baik pengembalian formulir Priatmo Adji. “Atas nama DPC, kami mengucapkan banyak terima kasih Pak Adji mengembalikan formulir. Apalagi, pengembalian ini mengerahkan massa dari PDIP, ini sangat luar biasa dan baru pertama kali jumlah massanya luar biasa,” katanya. Djarot Adi Sutarto mengatakan, pihaknya telah memberikan yang terbaik bagi proses demokrasi untuk PDI Perjuangan. Dia me-

ngajak kader PDIP untuk meningkatkan soliditas dan pemenangan Priatmo Adji sebagai calon wali kota dari PDIP. TUTI TURIMAYANTI AMBIL FORMULIR Jika Adji mengembalikan formulir, pada hari yang sama sekitar pukul 13.30, kader PDIP, Tuti Turimayanti (31) mengambil formulir pendaftaran. Dia mengaku mengambil formulir pendaftaran dalam rangka ikut membangun Kota Cirebon. Wanita yang juga pengurus DPD KNPI Jabar ini merasa

DIANTAR PENDUKUNG. Drs H Priatmo Adji mengendarai motor gede (Moge), mengembalikan formulir pendaftaran ke kantor sekretariat DPC PDIP, diantar ribuan pendukungnya, Jumat (20/4).

terpanggil di usianya yang masih muda untuk bisa memberikan kontribusi terbaik bagi Cirebon. Apalagi sebagai putra daerah, Maya ingin mengabdikan diri di Kota Cirebon dengan ilmu yang sudah didapatkan selama ini. “Formulir akan saya kembalikan hari Senin,” kata Maya. (abd)

FOTO: ABDULLAH/RADAR CIREBON


KOMUNIKASI BISNIS

SABTU KLIWON 21 APRIL 2012 / 29 JUMADIL AWAL 1433 H

Radar Cirebon Group

3

VALAS

Jl. Pekiringan 17 Cirebon Telp. 0231-248745 / 46 / 48

KU R S

VALUTA ASING RATE BELI

RATE JUAL

USD* (Dollar America) SAR (Saudi Real) AED (Abu Dhabi Dirham) QTR (Qatar Riyal) KWD (Kuwaid Dinar) BHR (Bahrain) OMN (Oman Riyal) JRD (Jordan) SGD (Singapore) HKD (Hong Kong) JPY (Yen Jepang) MYR (Malaysia) TWD (Taiwan) WON (Korea) EUR (Euro)

9.165 2.435 2.485 2.495 32.300 23.800 23.300 12.400 7.325 1.175 112,5 2.990 314,0 8,10 12.000

9.190 2.465 2.515 2.525 32.600 24.100 23.600 12.700 7.355 1.190 113,3 3.015 319,0 8,5 12.100

* USD bagus seri H & K pecahan 100

Rate per tanggal : 19/4/2012

PROFESIONAL Profesionalitas dan Kekeluargaan MENJAGA hubungan baik dengan mitra bisnis penting dilakukan. Tentu profesionalitas dapat diimbangi rasa kekeluargaan. “Relasi bisa terjalin baik bila begitu,” tutur Kepala BRI Unit Tuparev, Pria P Sukma. Menurutnya, menjaga hubungan baik dengan mitra tidak sulit. Pembicaraan tak melulu mengenai bisnis, tapi hal lain yang menghidupkan suasana kekeluargaan. Menjaga hubungan baik juga berlaku dengan karyawan. Pria mengganggap bawahan sebagai teman. Mencairkan suasana dengan bercanda kerap dilakukan. Saat bawahan menghadapi masalah, pria mudah jadi pendengar yang baik. “Jika ada persoalan kita diskusi, sekecil apa pun sharing bersama,” ungkapnya. (swn)

FOTO: SRI WAHYU NINGSIH/RADAR CIREBON

HEMAT. Hypermart menawarkan harga spesial untuk produk minyak goreng Tropical. Promo koran memberi diskon sampai 37 persen. Periode 20-22 Maret 2012.

Diskon 15 Persen Semua Produk Hypermart Promo Tiap Akhir Pekan CIREBON- Hypermart kembali memanjakan konsumen. Promo koran memberi diskon sampai 37 persen. Periode 20-22 Maret 2012. “Kami selalu memberikan promo rutin pada akhir pekan. Pekan ini konsumen dapat lebih hemat untuk berbelanja

beragam kebutuhan,” papar Manager Departement Fresh, Agus Supriyanto, kemarin (20/4). Pengguna kartu Hypermart diskon 15 persen untuk semua produk. Produk laptop, ponsel, dan BlackBerry diskon 10 persen menggunakan kartu kredit Mandiri dan kartu Hypermart. Produk mendapat diskon di antaranya Minute maid diskon 17 persen, Fiesta diskon 34 persen, Chitato diskon 50 persen

CIREBON-Geliat pembangunan perumahan semakin terasa. Berupaya mendekatkan diri pada konsumen, Graha Estetika, The Bale dan West Point menggelar pameran di Carrefour sejak 14 April-14 Mei 2012. Pemesanan selama pameran bebas uang muka. Staf marketing, Firman Riyadi menjelaskan, cukup Rp100 ribu konsumen bisa langsung pilih kavling. “Pameran direspons positif. Empat konsumen melakukan pemesanan,” katanya kepada

DIRESPONS. Baru dibuka BreadTalk CSB Mall langsung dikunjungi konsumen.

Lihat Pembuatan BreadTalk Gerai ke-83 di CSB Mall

FOTO: ITTA FATHIMATUL LAILIYYAH/RADAR CIREBON

TERBARU. Koleksi floral Julia Jewelry tawarkan banyak pilihan jenis dan warna.

Julia Jewelry Andalkan Perhiasan Floral CIREBON-Julia Jewelry (JJ) kembali mengeluarkan koleksi baru per 15 April 2012. Perhiasan tampak cantik bertema floral, dominasi bentuk bunga. Variasi warna di tiap perhiasan. Ada campuran berlian, batu alam atau campuran keduanya. Selain perhiasan floral, juga tersedia Man Rings terbaru. “Pertengahan bulan April kami keluarkan dua produk sekaligus,” ujar kepala toko Julia Jewelry Grage Mall, Yati Daryati, kemarin (20/4). Tak ketinggalan diskon 10 persen semua produk kecuali rantai. Ditambah hadiah pouch (dompet kosmetik), pembelian minimal Rp4,5 juta setelah diskon. Khusus produk koleksi floral, diskon 20 persen plus dompet kosmetik dengan transaksi minimum Rp4,5 juta. Namun diskon floral tidak berlaku buyback (penjualan kembali). Spesial pemegang JPC (member JJ) diskon ditambah lima persen. Pemilik kartu kredit Mandiri bisa menikmati cicilan enam bulan. Yati menyebutkan koleksi floral berlaku produk cincin, gelang, anting dan liontin. Tipe cincin di antaranya, JLR 0553, JLR 0583, JLR 0476, JLR 0508, JLR 0385, JLR 0395, JLR 0395, JLR 0639. JLR 0645 dan JLR 0397. Tipe gelang, JLB 093 dan JLB 088. Tipe anting, JLE 506, JLE 488 dan JLE 452. Tipe liontin, JLP 530, JLP 492 dan JLP 492. Jenis hadiah program disesuaikan tema tiap bulan. Dompet kosmetik sangat sesuai dengan koleksi floral yang banyak dicari perempuan. Menurut Yati, pemakainya terlihat lebih feminin dengan hiasan bunga. Sejak dikirim 15 April lalu cukup banyak peminatnya. (tta)

kredit Mandiri dapat diskon 10 persen,” terangnya. Hypermart juga menawarkan diskon langsung hingga 37 persen. Produk mendapat diskon di antaranya mesin cuci Sharp, selang dan regulator, downy pelembut dan pewangi, Indomilk susu cair, anggur red globe super, ikan dorry fillet, sedaap kecap manis, tissue Nice, Sariwangi, Cussons Baby Liquid, t-shirt pria, Luxe bantal guling, scooter injak dan produk furnitur.

Minyak goreng Tropical refil dua liter dibanderol Rp19 ribuan, bagi pengguna Hicard. Sedangkan non pengguna Hicard Rp20 ribuan. Belanja minyak goreng Rp80 ribu menggunakan Hicard dapat voucher belanja Hypermart senilai Rp10 ribu. “Belanja makin hemat dengan menggunakan Hicard. Sudah diskon ada diskon tambahan sampai dengan lima persen khusus bagi pengguna Hicard,” imbuhnya. (swn)

Selama Pameran Bebas Uang Muka

FOTO : SRI WAHYU NINGSIH/RADAR CIREBON

LINTAS

untuk pembelian kedua, ayam pejantan diskon 40 persen, SGM 3 diskon 28 persen pembelian kedua dan jeruk kino Pakistan diskon 31 persen. Produk biskuit beli tiga gratis satu, Cimory Yoghurt beli dua gratis satu dan Scott’s all variants beli satu gratis satu. “Hypermart menawarkan harga spesial laptop Pavilion Rp3,7 jutaan. Serta bonus voucher belanja Rp100 ribu. Khusus pengguna kartu Hypermart atau kartu

CIREBON-BreadTalk hadir di CSB Mall. Konsep dapur terbuka gaya modern. Konsumen dapat melihat langsung proses pembuatan. “Di Indonesia merupakan premium bakery boutique pertama. Konsumen dapat langsung melihat prosesnya dan roti yang diterima akan selalu dalam keadaan fresh,” kata Marketing and Communication Manager J.CO dan BreadTalk Indonesia, Gita Herdi, kemarin (20/4). BreadTalk CSB Mall merupakan gerai ke-83. Selanjutnya akan kembali membuka store di Jakarta, Manado dan Bali. Semester pertama tahun 2012 store baru buka di Lampung, dua store di Jakarta, Bekasi, Cirebon dan Tangerang. Gita mengaku respons masyarakat terhadap kehadiran BreadTalk cukup positif. “BreadTalk sudah lama ingin masuk ke Cirebon dan kesempatan pertama di Grage Mall. Semakin dekat lagi kami membuka store di CSB Mall,” ungkapnya.

BreadTalk menciptakan lebih dari 160 varian produk. Menawarkan gaya hidup baru dalam menyantap roti. Tahun 2004, BreadTalk (Indonesia) berhasil meraih Best Seller Product versi majalah Marketing untuk product signature-nya, yaitu C’s Flosss dan Fire Flosss yang per hari terjual 20.000 buah. Di negara asalnya, Singapura, BreadTalk mendapat penghargaan Singapore Promising Brand Award, Most Popular Brand 2002, Singapore Promising Brand Award, Most Distinctive Brand 2003-2004 versi Association of Small and Medium Enterprise (ASME). Hadir di Indonesia pertama kali 28 Maret 2003, gerai pertama di Mal Kelapa Gading 3, Jakarta. Saat ini BreadTalk memiliki 83 outlet di Jakarta, Bandung, Surabaya, Bali, Makassar, Manado, Pekanbaru, Jogja, Solo, Palembang, Batam, Medan, Semarang, Magelang, Balikpapan, Cirebon dan Lampung. “Kehadiran store kedua di Cirebon diharapkan sama baiknya atau bahkan lebih baik dari yang sudah ada sebelumnya,” tandasnya. (swn)

Radar, kemarin (20/4). Dijelaskan, unit di West Point menyisakan 75 persen, The Bale 10 persen dan Graha Estetika 25 persen. West Point menawarkan tipe 47 harga mulai Rp200 jutaan, tipe 60 Rp300 jutaan, tipe 75 Rp400 jutaan dan tipe 112 Rp500 jutaan. Lokasi di Jl Sultan Ageng Tirtayasa, konsep West Point simpel, mewah, dan modern. Fasilitas umum ada taman bermain, one gate system, keamanan 24 jam, CCTV kamera dan ruko

atau area bisnis. The Bale Residence terletak di tengah kota. Lokasi lima menit dari Jl Cipto Mangunkusumo. Tersedia tipe 50 dan 60 harga mulai Rp500 jutaan. Fasilitas keamanan 24 jam, sistem satu pintu dan taman. Graha Estetika ada di Jl Jakayudha, 100 meter timur kantor Kecamatan Kedawung. Fasilitas umum sarana ibadah, taman bermain, keamanan 24 jam dan one gate system. “Kami menawarkan lokasi dan keunggulan masing-masing,” tambah Firman. (swn)

Laba BUMN Tembus Rp123 T JAKARTA-Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) merampungkan rekapitulasi laporan keuangan BUMN 2011. Hasilnya, realisasi laba bersih BUMN melonjak jauh melampaui target. Sekretaris Kementerian BUMN Wahyu Hidayat mengatakan, hasil rekapitulasi laba bersih BUMN tahun 2011 naik dibandingkan target yang sebesar Rp95,3 triliun. “Realisasinya Rp123,9 triliun,” ujarnya, kemarin (20/4). Realisasi tersebut naik dibandingkan angka sebelumnya disebut, yakni Rp123,5 triliun. Jika dibandingkan dengan perolehan laba bersih 2010 yang sebesar Rp103,9 triliun, maka realisasi tahun 2011 naik 19,24 persen. Menurut Wahyu, jika dirinci, maka Pertamina dan PLN menjadi BUMN yang mampu menyumbang laba bersih hingga Rp28,28 triliun. Lalu,

kelompok BUMN Terbuka (Tbk) sektor perbankan berkontribusi sebesar Rp34,70 triliun. Kemudian, BUMN Tbk nonperbankan Rp35,62 triliun. “Sedangkan BUMN lainnya menyumbang Rp25,31 triliun,” katanya. Sementara itu, dari sisi penjualan atau revenue, sepanjang 2011 lalu BUMN berhasil meraup Rp1.387,66 triliun. Wahyu menyebut, pendapatan terbesar disumbang oleh Pertamina dan PLN yang mencapai Rp798,69 triliun. Lalu, BUMN Tbk perbankan Rp127,06 triliun, BUMN Tbk nonperbankan Rp244,18 triliun, dan BUMN lainnya Rp249,57 triliun. Meski mencatat kinerja keuangan mengesankan, namun Kementerian BUMN maih harus bekerja keras untuk mengentaskan BUMNBUMN yang masih merugi. “Tahun 2011 lalu masih ada 23 BUMN yang merugi, total kerugiannya

Rp 3,23 triliun,” ujarnya. Data Kementerian BUMN menunjukkan, lima BUMN dengan rugi terbesar pada 2011 lalu adalah PT PAL Indonesia dengan rugi Rp1,17 triliun, PT Merpati Nusantara Rp778,6 miliar, PT Dirgantara Indonesia Rp356,52 miliar, PT Danareksa Rp317,02 miliar, dan PT Bahana PUI Rp187,76 miliar , PT Perkebunan Nusantara (PTPN) XIV Rp113,38 miliar, dan PT Kertas Leces Rp84,97 miliar. Deputi Menteri BUMN bidang Restrukturisasi dan Perencanaan Strategis, Pandu Djayanto mengakui, memang tidak mudah untuk menyehatkan BUMN-BUMN sakit tersebut dalam waktu singkat. Namun, kali ini Kementerian BUMN akan meminta agar BUMN-BUMN rugi tersebut untuk fokus pada efisiensi, serta menggenjot kegiatan bisnis yang bisa menghasilkan pemasukan. (owi)


SABTU KLIWON 21 APRIL 2012 / 29 JUMADIL AWAL 1433 H

KILAS

KOMUNIKASI BISNIS

FOTO: SRI WAHYU NINGSIH/RADAR CIREBON

ETNIK. CSB Mall menampilkan khas budaya Cirebon pada panggung yang terletak di main hall.

Pameran Batik Katura di CSB Mall CIREBON-CSB Mall peduli kebudayaan. Tema Culture of Fashion menyambut saat pengunjung memasuki main hall. Ada panggung dekorasi khas etnik Cirebon. Sekeliling panggung terdapat pameran batik yang memamerkan batik koleksi Katura RA berumur 100 tahun. Adapula koleksi batik dengan nilai Rp11 juta. “Sesuai tema, CSB Mall menghadirkan pameran batik,” kata Direktur CSB Mall, Budiarto Winarto, kemarin (20/4). CSB Mall mengadakan talkshow bersama Katura RA, Minggu (22/4), pukul 14.00. Talkshow terbuka untuk umum. Peserta berkesempatan membatik bersama maestro batik, baik untuk pemula dan umum. Acara dimeriahkan fashion show dari Zema Invada Modelling. Weekday, Senin-Jumat digelar fashion show berkala, baik produk batik dan nonbatik. Acara tersebut dimulai pukul 19.00. “Fashion show memadukan budaya tradisional dan modern. Berikutnya fashion dari tenant de colony,” jelasnya. Hari ini (21/4), ada acara penyerahan hadiah mobil dari Sosro. Pemenang hadiah mobil merupakan warga Cirebon. Acara penyerahan dilakukan pukul 19.00. (swn)

CIREBON-Meski Everest Phone baru buka, respons konsumen cukup positif. Ada di kawasan ruko Jl Kedawung No 01 (depan Mapolsek Kedawung), Everest Phone dalam waktu 10 hari mulai 7-17 April 2012 mampu menjual 1.500 unit ponsel merek Nexian dan Beyond. Pemilik Everest Phone, Antonius mengungkapkan, pihaknya memberi layanan terbaik bagi konsumen dan harga relatif terjangkau di wilayah III Cirebon. “Everest Phone memberi kesempatan untuk masyarakat Cirebon yang belum sempat berkunjung. Kami tunggu dengan pelayanan terbaik dan harga terjangkau,” katanya kepada Radar, kemarin (20/4). Dia mengungkapkan saat ini kawula muda tengah dikejutkan dengan kehadiran ponsel Beyond tipe B 880 LCD 4,0 inci, dual kamera, Mp3 dan Mp4 player, full touch screen, Widget manager, kamera 3,2 MP dan G-sensor. “Hp Beyond tipe 880 ini tengah digandrungi remaja. Karena bentuknya minimalis dan elastic. Harga terjangkau Rp600 ribuan,” tuturnya. Beyond tipe C8 bentuk unik seperti mobil. Keunggulan dual on GSM-GSM, dual camera dan video, Mp3 dan Mp4 player serta FM radio. Harga Rp400 ribuan. (via)

4

Perdana Indosat Bundling Nexian Masa Aktif Kartu 30 Hari

Nexian dan Beyond Terjual 1.500 Unit

Radar Cirebon Group

CIREBON-Indosat terus berinovasi. Kini meluncurkan pembelian bundling kartu perdana IM3 Nonstop dengan HP Nexian. Tiga Nexian meliputi seri NX-G961, NX-G963 dan NX-G967. Pelanggan akan me_ nikmati dua kali keuntungan dibanding penjualan tunggal (reguler). Co CCS and Retention Indosat Cirebon, Nur Akma mengatakan, pembelian produk bundling tersedia di geraigerai HP umum. Pelanggan bisa mendapat gratis facebook melalui facebook application selama tiga bulan. Dihitung sejak pelanggan first call (sesudah prepared register). Bonus IM3 Nonstop lain sesuai tertera pada kartu perdana. “Bundling dengan Nexian program pertama buat kami, kita tahu pengguna Nexian sangat banyak,” terangnya ke pada Radar, kemarin (20/4). Program berlaku 22 Maret31 Desember 2012. Pelanggan yang aktif setelah 31 Desember 2012 tidak mendapat gratis

facebook bulanan. Ketentuan bonus berlaku untuk setiap kartu perdana yang telah didaftar selama periode bundling. Masa aktif dan masa tenggat kartu 30 hari. Gratis facebook dapat tetap dinikmati selama pelanggan berada dalam masa aktif. Jika berada dimasa tenggang bonus facebook hangus kecuali, langsung melakukan isi ulang. Namun, kata dia, jika pelanggan berada pada masa gratis facebook bulanan dan masuk dalam masa tenggang, sisa pemakaian bonus facebook dan bonus facebook berikutnya akan hangus. Dicontohkan Akma, pelanggan yang telah menerima bonus broadband bulan pertama dan kedua dan bulan ketiga masuk kemasa tenggat, sisa bonus bulan ketiga akan hangus. “Setelah bonus bulanan facebook habis akan ada pilihan untuk melanjutkan ke program free facebook,” jelasnya di ruang kerja. Pelanggan Indosat berke sempatan wisata gratis ke Singapura, lanjut Akma, melalui program Stamp and Go. Berlaku pembelian pulsa khusus di Galeri Indosat senilai Rp100 ribu. Pecahan pulsa

FOTO: ITTA FATHIMATUL LAILIYYAH/RADAR CIREBON

PROMO. Nikmati keuntungan gratis facebook melalui kartu perdana IM3 Nonstop bundling Nexian.

tidak ditentukan, asalkan aku mulasi pengisisan pulsa Rp100 ribu. Pelanggan bisa mengisi pulsa satu kali Rp100

ribu, empat kali Rp25 ribu, dua kali Rp50 ribu plus Rp50 ribu atau dua kali Rp50 ribu. Periode program hingga 31

Juli 2012. “Setelah beli pulsa senilai Rp100 ribu berhak satu kupon, nanti akan diundi per area,” imbuhnya. (tta)


WACANA

SABTU KLIWON 21 APRIL 2012 / 29 JUMADIL AWAL 1433 H

Radar Cirebon Group

5

Wanita Itu Perkasa Dalam Kitab Kejadian diceritakan sebagai berikut: Maka Allah menciptakan manusia menurut gambar-Nya , menurut gambar Allah diciptakanNya dia; laki-laki dan perempuan diciptakanNya mereka (Kej. 1, 27). Dari cerita ini kita dapat mengambil pengajaran bahwa baik wanita maupun pria sama-sama diciptakan secitra dengan Allah. Sama luhurnya, sama derajatnya, sama baiknya. SELANJUTNYA juga diceritakan sebagai berikut: Lalu Tuhan Allah membuat manusia itu (Adam) tidur nyenyak; ketika ia tidur, Tuhan Allah mengambil salah satu rusuk dari padanya. Dan dari rusuk itu, dibangunNyalah seorang perempuan, lalu dibawa-Nya kepada manusia itu (Adam). Lalu berkatalah manusia itu,” Inilah dia, tulang dari tulangku dan daging dari dagingku. Ia akan dinamai perempuan , sebab ia diambil

dari laki-laki”. (Kej. 2.21-23). Wanita diciptakan Allah dari tulang rusuk laki-laki, bukan dari tulang telapak kaki, dan juga bukan dari tulang kepala. Hal itu bisa dimaknai bahwa wanita adalah pasangan yang sederajat dengan pria. Pria dan wanita adalah dua orang sahabat yang berjalan beriringan bukan atas bawah, bukan depan belakang tetapi berdampingan. Pria dan wanita saling melengkapi, saling menyempurnakan. Pria menjadi utuh jika bersama wanita, dan wanita menjadi utuh jika menyatu dengan pria. PERJUANGAN RA KARTINI Dalam perkembangannya, di banyak negara wanita cenderung dijadikan warga negara nomor dua. Wanita dikatakan sebagai “konco wingking” teman di belakang. Beberapa abad lamanya wanita tak diberi kesempatan untuk tampil walaupun disadari atau tidak, keadaan dunia ini banyak ditentukan oleh wanita, baik secara langsung maupun tak langsung, baik pengaruh positif maupun negatif. Wanita mempunyai pengaruh yang luar biasa. Pria yang hebat selalu didampingi oleh wanita yang hebat. Secara humor dikatakan bahwa sebuah perang dunia dapat terjadi karena “seorang wanita” tetapi dunia juga bisa menjadi tentram damai karena

wanita. RA Kartini yang mempunyai pemikiran jauh ke depan, mengalami penderitaan yang luar biasa karena dipingit. Badannya dib at a s i oleh ruangan tempat ia dipingit, tetapi pikirannya tak bisa berhenti. Ia terus memikirkan masa depan kaumnya. Lewat buku “Dari Gelap Terbitlah Terang” ia mencita-citakan kaumnya dihormati setara dengan pria, ikut menentukan kemajuan suatu bangsa. Ia terus berjuang, ia terus bersuara lan tang, dan perjuangannya itu dikenang dan menang. Kini Wanita mempunyai peluang yang sama besar dengan pria dalam meniti karirnya. HALUS TETAPI PERKASA Pada kodratnya wanita diciptakan berbeda dengan pria dan justru karena prbedaan itu pria dan wanita saling membutuhkan. Wanita lebih

Oleh: Yohanes Muryadi

halus, lebih tenang, lebih teliti, dan cermat. Pria secara badani lebih kokoh, lebih kuat, tetapi dalam banyak hal wanita lebih mumpuni daripada pria. Sebuah keluarga dengan beberapa orang anak tidak akan repot jika ayahnya pergi beberapa hari, minggu atau bulan karena

tugas. Tetapi betapa keluarga itu menjadi terlantar, bahkan kacau balau, lebih-lebih anak-anaknya, ketika ibunya pergi dalam sehari atau beberapa hari saja, apalagi bulanan. Kebanyakan anak memang akan lebih dekat pada ibunya daripada ayahnya. Dalam keadaan darurat, seorang ibu bisa menjadi ibu sekaligus ayah, jika keadaan memaksa. Misalnya anak yang lahir tanpa ayah baik karena kematian atau cerai. Sedangkan seorang ayah ja ra n g bisa berperan ganda baik sebagi ibu maupun ayah. Seorang ibu yang suaminya meninggal bisa bertahan sebagai janda perkasa sampai akhir hayat sedangkan ayah karena tak tahan menderita ia akan cepat-cepat mencari pengganti isterinya baik demi dirinya maupun anakanaknya. Seorang wanita dapat membagi perhatiannya akan banyak hal

sehingga semua dapat teratasi dengan baik, sedangkan pria akan selalu fokus pada hal tertentu. Contohnya seorang ibu dapat mengerjakan beberapa pekerjaan sekaligus misalnya, merawat anaknya sambil memasak, sambil menyapu, sambil telepon dan seterusnya. BANYAK PELUANG Dalam perjalanan sejarah bangsa Indonesia, wanita telah menduduki jabatan dari Presiden sampai Ketua Rukun Tangga. Dalam banyak pekerjaan dan karir lebih cocok jika dikerjakan oleh wanita. Perlu kita beri peluang yang sama antara pria dan wanita untuk mencapai karir tertinggi, untuk memilih pekerjaan dan jabatan. Namun demikian apapun kedudukan seorang wanita hendaknya tetap tidak melupakan peran utamanya yaitu sebagai seorang Ibu. Sekarang ini Bangsa Indonesia baru mengalami disintegritas, korupsi merejalela, diharapkan para wanita berani tampil sebagai penyelamat sebab dipercaya kaum wanita masih mempunyai budaya malu. Juga dengan kehalusan budinya, wanita mampu mempengaruhi semua orang untuk melakukan yang terbaik bagi bangsa dan negara. KESIMPULAN Pertama: Allah telah mencipta-

kan manusia, pria dan wanita, sama luhurnya sama baiknya. Semua wajib menjaga diri agar tetap baik. Kedua: Pria dan wanita diciptakan sebagai sahabat, teman seperjalanan yang saling melengkapi, saling menyerpurnakan. Pria dan wanita sama-sama membutuhkan. Ketiga: Wanita dalam kodratnya adalah halus tetapi dalam banyak hal wanita lebih kuat dari pada pria. Wanita bisa mengerjakan banyak hal sendirian, sedangkan pria tak bisa, pria lebih fokus pada hal tertentu. Keempat: hendaknya diberikan peluang yang sama antara pria dan wanita untuk meniti karir, untuk berkaya demi kemajuan bangsa. Kelima: ada peran tertentu yang hanya dapat dilakukan wanita yaitu sebagai ibu dalam keluarga, terutama bagi anak-anaknya, maka setinggi apapun jabatan seorang wanita hendaknya tak melupakan perannya sebagai ibu. Semoga kaum wanita semakin memberi pengaruh positif dalam segala hal demi bangsa Indonesia yang membutuhkan kejujuran dan integritas. Selamat Merayakan Hari Kartini. Selamat Berkarya. Tetap Semangat. Sukses. (*) *)Penulis: Anggota Dewan Pendidikan Kota Cirebon dan Pengamat Sosial

Mengupas Ketidakadilan Gender Realitas yang mendasari pandangan tentang gender adalah nilai-nilai yang sangat berkaitan erat dengan hak asasi manusia. Menurut Peter Davies (1994), paling tidak ada tiga teori yang dapat dijadikan kerangka analisis untuk ini, yaitu: teori realitas (realistic theory), teori relativisme (culture relativism theory), dan teori radikal universal (radical universalism theory) 1. PERTAMA, teori realitas yang selalu melihat konteks, bahwa sudah banyak terjadi kekerasan terhadap perempuan yang merupakan salah satu bentuk dari ketidakadilan gender dan merugikan perempuan baik secara fisik maupun non fisik. Dari data Menteri Pemberdayaan Perempuan tahun 2000, dari 217 juta penduduk Indonesia, 11,4% atau 24 juta penduduk perempuan terutama di pedesaan, mengaku pernah mengalami perlakuan kekerasan. Berbagai bentuk kekerasan yang dialami oleh perempuan di antaranya: 1. Kekerasan fisik, yaitu kekerasan yang dilakukan secara langsung mengarah pada tubuh. Misalnya pemukulan, penjambakan, penendangan, penempelengan, dan peludahan. 2. Kekerasan psikhis atau mental, yaitu kekerasan yang mencederai ruang batin perempuan. Misalnya dibentak, dihina, dilecehkan, direndahkan, dan dimarahi tanpa alasan. 3. Kekerasan ekonomi, yaitu kekerasan yang menyebabkan perempuan menjadi miskin atau termiskinkan karena tiadanya kesejahteraan ekonomi. Misalnya tidak diberi nafkah oleh sang suami, istri diperas oleh pasangannya sendiri, bahkan pada tahap konstitusional Negara yang gagal memeberikan kesejahteraan bagi perempuan merupakan kekerasan Negara yang tampak jelas. 4. Kekerasan seksual, yaitu kekerasan yang mengarah pada penistaan kaum perempuan secara seksual. Contoh, perkosaan, pemaksaan hubungan seksual, dicole, dan dipelototi pada bagianbagian tertentu dalam tubuh perempuan. Kedua, teori relativisme cultural. Teori ini berhubungan dengan kebiasaan, adat istiadat dan pembentukan formasi sosial. Nilai-nilai sosial budaya di dalamnya sangat berpengaruh terhadap ketidakadilan gender. Konteks teori ini dapat dilihat dalam tradisi dan budaya di banyak kelompok masyarakat tentang mencari nafkah (rizki), perempuan tidak memiliki kesempatan sebagaimana laki-laki. Di dalam masyarakat juga ada kebiasaan yang menyingkirkan kaum perempuan dalam sektor ekonomi produktif. Di pabrik-pabrik, perempuan banyak yang bekerja di bagian rendahan dan berpengaruh

terhadap pendapatan/gaji yang lebih rendah daripada laki-laki. Tunjangan keluarga juga hanya diperoleh melalui laki-laki dan bukan perempuan. Dalam banyak hal perempuan labih sulit mendapat pekerjaan yang sepadan dengan lakilaki dari kedudukan maupun pendapatan/gaji. Ketiga, teori radikal universalitas yang berpandangan bahwa nilai-nilai yang mendasari adanya ketidakadilan gender ditinjau secara umum sesuai dengan budaya dan lingkungan. Teori ini dapat dilihat secara kontekstual, misalnya di Padang Pariaman, Sumatera Barat, yang memiliki adat/kebiasaan dalam pernikahannya adalah laki-laki dibeli oleh perempuan. Lalu ada lagi pengalaman Haideh Moghissi sebagai seorang perempuan tertindas yang hidup di Negara Islam (Iran) dan disingkirkan. Haideh memiliki pengalaman diperlakukan tidak adil dari suatu budaya, di mana lakilaki menguasai perempuan baik secara teologis, sosial, ekonomi, politik, maupun budaya. Haideh Moghissi menulis gugatannya dengan sangat santun tetapi tegas pada pemihakannya: “Selama berabad-abad lamanya seksualitas dan tingkah laku perempuan menarik perhatian laki-laki (muslim), kepentingankepentingan dan tulisan-tulisan dari laki-laki telah membatasi kehidupan perempuan dan partisipasi penuh mereka dari urusan-urusan public. ISLAM DAN GENDER Problema menguatnya gugatan mengenai ketidakadilan gender terhadap perempuan di masyarakat dalam berbagai lapangan kehidupan, merupakan hasil dari gerakan kebangkitan perempuan di seluruh dunia (Tahrir Al-Mar’ah). Dengan berbagai argumennya, gerakan ini menyatakan bahwa perempuan telah ditindas oleh sebuah tradisi yang mengutamakan laki-laki dan menganggap perempuan hanya sekedar makhluk kelas dua yang ditakdirkan mengukuhkan tradisi tersebut. Gerakan massif untuk perjuangan bagi kaum perempuan untuk kehidupan yang lebih egaliter dan adil ini belum menyentuh hati semua kaum perempuan. Mungkin hanya bagi perempuan yang mengalami kekerasan sajalah yang kadang baru menyadari bahwa dia diperlakukan tidak adil. Padahal masih banyak lagi realitas ketidakadilan terhadap perempuan yang sebagian masyarakatnya (khususnya perempuan) sendiri tak menyadari akan hal ini. Misalnya pada sebuah kekerasan dalam rumah tangga yang berbentuk fisik. Kejadian seperti ini sudah jelas terlihat ketidakadilannya. Tetapi masih ada jenis kekerasan pada kaum perempuan yang jauh lebih besar, yaitu kekerasan batiniyah. Artinya seorang istri yang tersakiti hatinya dalam rumah tangga yang tidak tampak. Padahal kekerasan batin susah pemulihannya dan membutuhkan waktu serta kesabaran, bahkan sepanjang hidupnya tidak bisa lupa. Apakah kesabaran (pasif) adalah solusi

bagi perempuan-perempuan yag tertindas dan mengalami tindak kekerasan fisik ataupun batin? Jawabannya jelas, itu bukan solusi yang tepat. Kalau kita merujuk kepada konsep hak-hak asasi manusia dalam Islam, tentu itu sangat bertentangan. Karena Islam menjunjung tinggi hak-hak manusia termasuk bagi kaum perempuan. Dalam sebuah hadits disebutkan: “Dulu pada masa jahiliyah kami tidak memperhitungkan kaum perempuan sama sekali, kemudian ketika datang Islam dan Allah menyebutkan mereka di dalam kitab-Nya, kami baru tahu bahwa mereka mempunyai hak terhadap kami” (HR. Bukhari). Dalam hadits lain dinyatakan sebagai berikut: “Tidaklah yang memuliakan perempuan kecuali mereka yang mulia dan tidaklah yang menghina (melecehkan) perempuan kecuali mereka yang hina” (HR. Ibn Asakir). Alquran menyebutkan tentang hak-hak perempuan dan seruan perilaku yag ma’ruf terhadap perempuan cukup banyak, di antaranya: “Laki-laki mukmin adalah mitra perempuan mukmin….” (QS. At-Taubah:71); “Hak-hak (untuk perempuan) seumpama kewajiban di atas pundaknya menurut cara yang ma’ruf” (QS. Al Baqarah:288). Ayatayat Alquran dan hadits di atas cukup untuk menegaskan Islam sesungguhnya membawa ajaran yang meninggikan derajat dan martabat perempuan. Sayangnya ajaran yang luhur itu seringkali ditafsirkan secara dangkal, sehingga tidak jarang ditemukan penafsiran keagamaan yang justru merendahkan perempuan. Misalnya mengenai ketaatan perempuan, sering ditafsirkan dalam bentuk yang serba membatasi gerak dan aktivitas perempuan dalam masyarakat. Ibadah perempuan yang dianggap terbaik adalah yang hanya dalam ruang lingkup rumah tangganya saja. Selain itu, ketaatan seorang perempuan muslim kepada Allah SWT diukur ketaatannya kepada suami. Karenanya, menjadi tak mungkin bagi perempuan untuk mengaktualisasikan dirinya, kecuali sebagai istri dan seorang ibu yang baik dalam rumah tangganya. Oleh karena itu, dalam menafsirkan setiap firman Allah SWT semetinya selalu melihat konteks sosial dan kemaslahatan. Sehingga ajaran yang mulia tidak tergelincir pada penafsiran yang sebaliknya. MELUMPUHKAN ATAU MEMAJUKAN PEREMPUAN Globalisasi yang mengikis habis batas-batas teritori di jagat ini, melalui kemajuan industrialisasi dan informasi bagi perempuan diyakini juga sebagai ambigu. Kapitalisme yang menempatkan semua hal pada bingkai komersialisasi, juga menggerus aktivitasaktivitas produktif manusia (perempuan). Mereka melakukan rasionalisasi pasar, memisahkan yang domestic-privat dari yang publik dan sosial. Pada saat yang sama dorongan yang kuat akan keberhasilan mengabaikan cita-cita tentang penghasilan keluarga yang bertumpu pada laki-laki serta

Oleh: Masyithoh memaksa perempuan (dan anak-anak) dari kelas bawah untuk bekerja. Situasi seperti ini sebetulnya bukannya memeberi peluang bagi kaum perempuan untuk lebih terpenuhi hakhaknya, tetapi justru kaum perempuan dijadikan obyek eksploitasi yang sangat komersial oleh sistem kapitalisme dan industri modern. Dunia sekarang sungguh ironis, pada satu sisi kaum feminis memperjuangkan hakhaknya, sedangkan di sisi lain kaum kapitalisme dan industri modern justru memanfaatkan kaum perempuan. Sehingga seakan-akan kaum kapitalis dan industry modern adalah pro kaum feminis perempuan, padahal di balik itu mereka mendapatkan profit yang melimpah dengan komersialisasi produktif kaum perempuan. Kurang lebih sembilan puluh satu tahun silam, tepatnya tanggal 21 April 1921, telah lahir seorang Srikandi Indonesia, Raden Ajeng Kartini. Putri bangsawan Jepara ini adalah pelopor pejuang perempuan yang menjunjung hak-haknya di

masa penjajahan. Karyanya yang sangatterkenal “Habis Gelap Terbitlah Terang” merupakan hasil perjuangannya dalam membela haknya sebagai perempuan untuk mendapatkan pendidikan sebagaimana yang diperoleh kaum laki-laki pada waktu itu. Dari sudut pandang pemikirannya dalam membela haknya kemudian muncul istilah emansipasi perempuan. Dan tidaklah heran jika ada orang tua yang hidup di zaman Kartinini yang sekarang masih hidup, ia tidak bisa membaca dan menulis. Sebabnya jelas, jangankan untuk mendapatkan pendidikan yang tinggi, untuk sekedar belajar membaca dan menulis itu sangatlah dipersulit oleh kaum penjajah (dan tradisi) yang menghendaki kebodohan bagi rakyat Indonesia terutama kaum perempuannya. Padahal kebodohan merupakan wajah nyata kemiskinan. Jika meninjau lebih jauh lagi sebelum tahun 1921, menurut Aristoteles adalah wajar bahwa laki-laki menguasai budak-budak, anak-anak, dan wanita.5 Itu berarti ketidakadilan bagi perempuan sudah ada sejak zaman dahulu kala. Adanya gerakan-gerakan

emansipasi perempuan (di Indonesia), gerakan-gerakan feminis (di Amerika), dan gerakan-gerakan perempuan lainnya menunjukan bahwa pada hakekatnya kaum kaum perempuan di belahan bumi manapun tidak menghendaki adanya hegemoni pada hakhaknya. Fenomena-fenomena yang menyudutkan dan memposisikan perempuan pada kedudukan yang rendah atau lemah sehingga lebih cenderung mendapatkan perlakuan yang tidak adil adalah konstruksi social tentang hakikat perempuan yang hanya ditinjau dari teori nature atau teori seksualitas saja tanpa adanya point of vieuw bahwa perempuan pun tidak luput dari pembentukan kultur, tradisi, adat istiadat dan lingkungan. Perbedaan jenis kelamin laki-laki dan perempuan secara biologis tidak bisa ditolak karena memang bersifat kodrati. Perbedaan ini tidak menjadipersoalan sejauh tidak merugikan salah satu pihak, sebagaimana yang tertera dalam Alquran bahwa semua manusia mengemban amanah sebagai khalifah di bumi. Kemajuan di segala bidang yang telah dicapai umat

manusia, pada kenyataannya tidak menempatkan kaum perempuan pada derajat yang mulia. Perdagangan perempuan (trafiking), upah pekerja perempuan yang lebih rendah dari lakilaki, pemilahan secara ekstern wilayah kerja lakilaki dengan perempuan, dan seterusnya menyebabkan perempuan berada pada dunia yang masih belum terang. Misi kekhalifahan bagi seluruh umat manusia, pada kenyataan social terjadi ketimpangan. Terjadinya berbagai tafsir agama yang tidak adil, terjadinya kekersan, ketidakadilan, sub-ordinasi terhadap perempuan merupakan bentuk nyata dari penafikan atas ajaran suci Allah SWT. Oleh karena itu, sudah semestinya ayat-ayat Allah dimaknai dan ditafsirkan secara lebih membumi untuk keadilan dan kesejahteraan bagi semua umat manusia. Wallahu’alam. (*) *)Penulis: Mantan Ketua LPM Institute Studi Islam Fahmina (ISIF) 2008-2011 dan aktivis Bayt Al Hikmah Fahmina yang masih terdaftar sebagai mahasiswi Fakultas Tarbiyah Jurusan PAI semester 8 di ISIF Cirebon.


SABTU KLIWON 21 APRIL 2012 / 29 JUMADIL AWAL 1433 H

INTERNASIONAL

Radar Cirebon Group

6

Konflik, Sembahyang Jumat Dibatalkan SRILANKA - Umat Islam di kota Dambulla, Sri Lanka, terpaksa membatalkan sembahyang Jumat (20/4), karena aksi unjuk rasa pemeluk Budha. Sekitar 2.000 umat Budha, termasuk 300-an biksu, meminta agar masjid tersebut dirubuhkan karena terletak di kawasan yang menurut mereka berada di kawasan suci Budha sehingga pembangunan rumah ibadah lain tidak bisa dibenarkan. Para jemaah yang sempat

berada di dalam masjid untuk bersembahyang Jumat sudah meninggalkan masjid. Polisi sebelumnya sudah meminta agar pengurus masjid membatalkan sembahyang Jumat namun sempat ditolak walau kemudian akhirnya dibatalkan. Pada malam hari, se kelom pok orang yang tidak di kenal melempar masjid tersebut, antara lain dengan menggunakan bom botol. Tidak ada yang terluka dalam

serangan itu dan masjid hanya mengalami kerusakan kecil. Wartawan BBC di ibukota Sri Lanka, Kolombo, melaporkan bahwa ketegangan antar agama di Dambulla meningkat setelah bulan lalu masjid menggelar acara khusus dengan jumlah jemaah yang lebih besar dari biasanya. Bulan September lalu, seorang biksu dilaporkan merusak sebuah tempat ibadah Islam di Anuradhapura, tak jauh dari Dambulla -yang terletak sekitar 140 km di sebelah timur

ibukota Kolombo. Sekitar 7% dari 20 juta penduduk Sri Lanka memeluk agama Islam dengan mayoritas 74 merupakan umat Budha dan 18% lagi pemeluk Hindu maupun Kristen. Di Dambulla terdapat beberapa kuil Budha yang diperkirakan mulai dibangun sejak abad ke-1 hingga abad ke-3 dan merupakan situs bersejarah yang dilindungi oleh UNESCO sejak tahun 1991.(bbc/sin)

Bekas Tambang Jadi Hotel di Perut Bumi FOTO : AFP / SOE DARI WIN

BOIKOT. Pemimpin oposisi Myanmar Aung San Suu Kyi (depan kanan) menghadiri pertemuan Liga Nasional untuk Demokrasi (NLD) di kantor pusat partai mereka di Yangon, Jumat (20/4). NLD akan memboikot parlemen Myanmar bila tidak mengubah konsitusi.

Tolak Berikrar Setia jika Konstitusi Tak Direvisi YANGON - Aung San Suu Kyi dan para politisi oposisi yang memenangkan pemilu sela awal bulan lalu, bakal mengikrarkan sumpah setia mereka yang direncanakan Senin lusa (23/4). Tapi, agenda itu terancam batal. Kemarin (20/4), oposisi menyatakan tak bersedia diambil sumpah di hadapan parlemen jika pemerintah tak mengubah kata-kata di dalamnya. Jubir Partai Liga Nasional untuk Demokrasi (NLD), Nyan Win, mengatakan bahwa para politisi oposisi menolak mengucapkan sumpah setia di hadapan parlemen, karena isi konstitusi tak sesuai dengan hati nurani mereka. Konstitusi yang kini berlaku di Myanmar, merupakan produk junta militer. Karena itu, menurut NLD, isi konstitusi itu sudah tak sesuai lagi dengan misi dan visi politik Myanmar sekarang. Beberapa waktu lalu, Suu Kyi dan politisi yang lain mendesak Mahkamah Agung (MA) mengubah kata-kata dalam sumpah di hadapan parlemen tersebut. Di antaranya, mengubah kata ”melindungi konstitusi” menjadi ”menghormati konstitusi”. Namun, MA tak mengabulkan permohonan itu. Suu Kyi dan politisi oposisi lain tetap harus mengikrarkan sumpah dengan melafalkan katakata ”melindungi konstitusi”. ”Kami akan menyurati presiden dan meminta beliau mempertimbangkan kembali keputusan sebelumnya. Tapi, sepertinya akan sulit bagi kami untuk mendapatkan solusinya tepat waktu,” papar Win. Apalagi, saat ini, Presiden Thein Sein sedang tidak di Myanmar. Pemimpin 67 tahun itu sedang berada di Tokyo untuk menemui Perdana Menteri (PM) Yoshihiko Noda, terkait rencana Jepang menghapuskan utang Myanmar. Win pesimistis kepala negara bisa merespons surat NLD dengan cepat. Karena itu, dia tak yakin, Suu Kyi dan para politisi oposisi lainnya akan mengucapkan sumpah setia mereka di hadapan parlemen pada Senin lusa. Dengan demikian, momentum bersejarah yang bakal menandai kembalinya ikon demokrasi Myanmar itu ke panggung politik, terpaksa mundur. Dalam kesempatan itu, Win menegaskan bahwa kalimat dalam sumpah anggota parlemen tersebut sudah berubah sejak setahun lalu. Menurut dia,

frase ”menjunjung tinggi dan melindungi konstitusi” telah berubah menjadi ”menghormati dan menghargai konstitusi.” Sayangnya, MA tidak mengakui perubahan tersebut. ”Kami akan tetap berusaha keras mencari solusi. Cepat atau lambat akan ada jalan keluar,” tegasnya. Terpisah, seorang pejabat senior pemerintah Myanmar mengungkapkan prediksi yang sama. Dia tidak yakin, pengambilan sumpah anggota parlemen dari kubu oposisi akan berjalan tepat waktu. ”NLD ingin

mengangkat kasus ini ke tingkat yang lebih tinggi, yakni presiden. Sayangnya, beliau sedang tidak berada di tempat,” ungkap pejabat yang merahasiakan namanya tersebut. Pemilu sela 1 April lalu memberikan kemenangan telak bagi NLD. Dari sebanyak 44 kursi yang diperebutkan, partai yang dipimpin Suu Kyi itu sukses meraup 43 kursi. Perempuan 66 tahun yang mencalonkan diri sebagai wakil rakyat dari Kota Kawhmu itu pun menang dengan mudah. (AP/AFP/hep/ami)

SHANGHAI - Saat negara-negara Eropa berlomba mendirikan skyscraper alias gedung pencakar langit, Tiongkok justru merintis proyek sebaliknya. Bekerja sama dengan perusahaan konsultan desain gedung asal Inggris, WS Atkins Plc, Shimao Property Group berupaya mewujudkan impian untuk membangun hotel groundscraper. Sesuai dengan namanya, Shimao bakal membangun hotel yang lebih mirip bungker. Hotel mewah yang dirancang memiliki 380 kamar tersebut akan berada di perut bumi. Karena itu, Hotel InterContinental Shimao Shanghai Wonderland tersebut sengaja dibangun di bekas tambang. ”Nanti hanya tiga lantai yang berada di permukaan tanah. Sebanyak 16 lantai yang lain berada di dalam tanah,” terang Daily Mail kemarin (20/4).

Mengutip sumber yang mengaku terlibat dalam perencanaan, harian Inggris itu melaporkan bahwa hotel unik tersebut bakal dibangun di Distrik Songjiang. Karena lokasinya yang hanya berjarak sekitar 48 kilometer Kota Shanghai, Shimao optimistis hotel itu bakal laris. Tetapi, pembangunan hotel yang diperkirakan menelan dana USD

555 juta (sekitar Rp9 triliun) tersebut baru paripurna pada 2014 atau 2015. ”Hotel di kaki pegunungan Tianmashan itu akan dikelilingi theme park seluas 428.000 meter per segi. Lengkap dengan wahana bungee jumping dan arena panjat tebing,” ungkap sumber anonim tersebut. Selain taman hiburan, hotel mewah itu akan dilengkapi

sarana olahraga air dan atletik. Juga, restoran bawah air serta akuarium sedalam 10 meter. Tetapi, untuk bisa menikmati fasilitas mewah di hotel unik tersebut, pengunjung harus mengeluarkan uang yang tidak sedikit. Kabarnya, Shimao akan mematok tarif minimal USD 320 (sekitar Rp2,9 juta) untuk tamu yang menginap semalam. (dailymail/hep/c7/ami)


aneka berita

sabtu kliwon 21 april 2012 / 29 jumadil awal 1433 h

Jangan Minder Mou Mereka mampu mengemas 107 gol dalam 33 pertandingan atau rata-rata 3,2 gol perpertandingan. Mereka juga garang di Liga Champions dengan catatan 33 gol dalam 11 laga atau rata-rata 3 gol perpertandingan. Tetapi ketika melawan Barca, Real cenderung memainkan sepak bola negatif. Entrenador Jose Mourinho lebih suka memperkuat pertahanan dan mengandalkan serangan balik. Padahal, mereka punya banyak pemain kreatif yang jago dalam penguasaan bola. “Anda bisa perhatikan beberapa bentrok terakhir kedua tim, Barcelona selalu lebih unggul secara permainan dan hasil. Kami akan kembali unggul pada pertandingan nanti,” bilang Txiki Begiristain, mantan direktur Barca, kepada EFE. Bila menang, maka Barca hanya tertinggal satu angka dari

Real di klasemen sementara. “Kemungkinan mereka tergelincir sangat besar. Mereka pernah unggul sepuluh angka dan tiba-tiba terus merosot,” jelas Begiristain. Apalagi, kali ini Barca akan bertanding di markasnya Nou Camp. “Inilah kesempatan kami untuk mengejar mereka. Tekanan berada pada mereka. Kami harus menang agar peluang tetap terbuka,” kata Andres Iniesta, gelandang Barca, seperti dikutip Goal. Soal kesiapan tim, Barca memang kehilangan Alexis Sanchez yang mengalami cedera ketika kalah dari Chelsea 0-1 pada first leg semifinal Liga Champions, tetapi secara umum mereka punya skuad yang mantap. Selain Sanchez hanya David Villa, Andreu Fontas, dan Eric Abidal yang absen.

Sejak Mourinho memegang kekuasan di Real, baru sekali dia mengalahkan Barca, itupun melalui perpanjangan waktu pada final Copa del Rey musim lalu. Sisanya, lima kali Mourinho dipecundangi dan empat kali bermain seri. “Kami menatap ke depan. Pelajaran pada pertemuan sebelumnya membuat kami tidak boleh kehilangan fokus lagi. Apalagi, sekarang kami harus dihadapkan dengan pertandingan beruntun yang berat,” kata Aitor Karanka, asisten pelatih Real, seperti dikutip AS. Ya, sebelum bertanding di el clasico, Real harus bertanding di first leg semifinal Liga Champions melawan Bayern Munchen. Nanti, setelah el clasico, mereka harus kembali bertarung melawan Bayern di Santiago Bernabeu (25/4). (ham)

Kelulusan Siswa Nakal... langka. Sebab, yang sering terjadi adalah menteri dari Surabaya itu menyambangi siswa-siswa pintar atau berprestasi di ajang tertentu. “Bagaimanapun juga, para siswa ini adalah generasi bangsa. Mereka hanya terpengaruh lingkungan,” kata dia di aula Mapolda Metro Jaya kemarin (20/4). Nuh menuturkan, laporan dari kepolisian bahwa pelajar yang ditangkap ini adalah siswa kelas III SMA dan sederejat. Artinya, mereka tertangkap bertindak brutal rata-rata usai mengikuti unas hari terakhir Kamis lalu (19/4) dan ada juga yang ditangkap pada Rabu (18/4). Ke-73 pelajar nakal ini digaruk polisi dari beberapa TKP yang tersebar di kawasan Jakarta, Tangerang, dan Bekasi. Menteri yang juga mantan rektor ITS itu menuturkan, dia tidak bisa menjamin siswa yang ditangkap polisi ini lulus unas atau tidak.

“Kita pasrahkan ke sekolah,” kata dia. Nuh menerangkan, nilai unas adalah kriteria keempat kelulusan siswa. Dia menuturkan, kriteria kelulusan yang nomor satu adalah siswa dinyatakan berperilaku baik. Nuh menuturkan, ketentuan yang bisa memutuskan siswa itu berperilaku baik atau tidak itu wewenang sekolah. “Jika kriteria nomor satu ini gagal, maka menggagalkan seluruh kriteria di bawahnya,” terang mantan Menkominfo itu. Nuh menyerahkan kepada pihak sekolah untuk menentukan apakah siswa yang sudah ditangkap polisi karena terlibat tawuran pelajar ini berperilaku baik atau tidak. Kalaupun nanti akhirnya dinyatakan tidak lulus, Nuh berpesan kepada siswa supaya tidak patah semangat. “Jangan putus sekolah,” tandasnya. Dia menyarankan supaya para siswa

hubungan asmara dengan Kasek, teman-temannya meyakini, ada yang spesial. Wina pun dikucilkan. Dia dituding memelet Mujahid. “Saya sempat dirukyah untuk memastikan bahwa saya tidak pakai guna-guna dan memang terbukti tidak ada apa-apa,” ungkapnya. “Kepala sekolah yang sering mengirim SMS dengan tulisan “Bapak Sayang Kamu, Kamu Sayang Tidak?” Saya abaikan saja SMSnya,” sambung Wina. Ibu Wina, Yati, berharap anak keempatnya tersebut mendapatkan keadilan. “Saya berharap anak saya ikut unas dan lulus SMA. Wina itu anak pintar di sekolah, bahkan selalu masuk tiga besar,” katanya. Di sisi lain, Mujahid membantah semua klaim Wina. Menurut dia, keputusan mengeluarkan Wina diambil untuk menjaga nama baik sekolah dan dirinya. Sekolah sesungguhnya tidak berniat mengeluarkan Wina, terlebih saat menghadapi unas. Asal Wina mau meminta maaf. “Sayangnya, dia malah menantang dan menjelek-jelekkan sekolah. Terpaksa kami melakukan tindakan tegas,” terangnya. Mujahid mengungkapkan, sejak tiga tahun lalu Wina menjadi salah seorang anak asuhnya. Karena itu, siswa jurusan IPA tersebut tinggal bersama keluarga Mujahid. “Dia sudah saya anggap seperti anak kandung sendiri. Bahkan, yang memberi nama Wina itu istri saya,” kata Mujahid. “Saya tidak membedakan Wina dengan anak asuh saya lainnya,” ucap lakilaki yang memiliki 8 anak asuh (3 perempuan dan 5 laki-laki) tersebut. Perilaku Wina berubah dalam dua tahun terakhir. Dia

4Dari Halaman 1 jadi emosional dan gampang marah. Tiga bulan lalu Wina kepergok melakukan perbuatan yang tidak terpuji di sekolah bersama teman laki-lakinya. “Dua orang guru mendapati dia sedang berduaan di ruang kelas sekitar pukul enam sore. Ketika ditanya, dia mengelak,” beber Mujahid. Ketika dinasihati, bukannya mereda, Wina malah emosional. Dia menjelek-jelekkan sekolah maupun gurunya lewat Facebook. Mujahid pun kaget kalau Wina ternyata memiliki rasa sayang kepadanya. “Selama ini saya menganggap biasa saja. Kepada temannya, Wina bercerita suka kepada saya kalau saya mengenakan baju kemeja,” katanya. Mujahid mengungkapkan bahwa Wina selalu menanyakannya kalau sedang pergi melalui pesan singkat. Karena dianggap sudah mencoreng nama baik sekolah, Wina pun dikeluarkan lewat surat pada 22 Maret lalu. Sejak itu, dia tidak masuk sekolah dan pulang ke Sukabumi. Nah, pada hari pertama Unas 16 April lalu, Wina tiba-tiba muncul. “Pengawas menanyakan, kamu harus mengambil kartu ujian dulu, baru bisa ikut unas. Namun, dia malah menjawab suka-suka saya dong,” papar Mujahid. Kasek yang merintis Yayasan Darul Abror sejak 1960 itu mengatakan, permasalahan tersebut sudah dirinya selesaikan dengan Dinas Pendidikan Kota Bekasi. Hasilnya, Wina diperbolehkan mengikuti ujian susulan. “Yang membuat saya kecewa, dia membuat pernyataan yang tidak benar. Itu semua fitnah,” tegas Mujahid. (fkr/ nal/jpnn/c9/ca)

Mendagri Minta Bupati... peribadatan Ahmadiyah. Namun kemudian tiba-tiba datang kelompok orang tak dikenal yang merangsek masuk ke dalam masjid dan melakukan perusakan. Menanggapi pe­ ristiwa tersebut, Mendagri Gamawan Fauzi menegaskan proses hukum harus ditegakkan. Dia meminta kepala daerah, yakni bupati, untuk mengambil tindakan terhadap organisasi yang melakukan kekerasan. Hal itu sesuai dengan skala

terjadinya peristiwa, yakni lingkup kabupaten. “Saya sudah buat edaran untuk mengingatkan UndangUndang 88/1985 agar memberikan tindakan administratif,” kata Gamawan di kompleks Istana Kepresidenan, kemarin. Tindakan itu yaitu untuk memberikan peringatan. Jika masih berulang akan dikenai pembekuan dan ketiga adalah berupa pembubaran. Dia mencontohkan, tindakan administratif terhadap FPI yang sudah diambilnya dalam tingkat

Kartini Masa Kini mengikuti perkembangan teknologi. Juga, harus bisa menggunakan dan memanfa­ atkannya.

“Terutama kaum ibu, jangan sampai gagap tek­ no­logi. Minimal sudah bisa menggunakan e-mail dan jeja­

4Dari Halaman 1

nakal yang akhirnya tidak lulus unas ini untuk melanjutkan kembali pendidikannya dan mengikuti unas tahun depan. Pada momen langka itu, Nuh sempat memanggil beberapa siswa, orang tua, dan kepala sekolah. Diantara siswa yang diajak berbincang adalah Yogi Hermawan siswa asal Bogor. Yogi yang masih menggunakan seragam penuh coretan cat, layaknya pelajar yang sudah lulus unas, menuturkan dirinya hanya ikut-ikutan teman-temannya yang lain. “Saya tidak bawa senjata,” ujarnya polos. Setelah diingatkan Nuh dan diminta untuk meminta maaf kepada orang tuanya, Yogi langsung memeluk ibunya Sri Hartatik sambil berlinangan air mata. “Maaf bu, saya tidak akan mengulangi lagi. Saya berjanji, saya tobat,” tutur Yogi sambil sesenggukan. (wan)

Tolak Cinta Kasek... Wina sejatinya sempat mengerjakan soal bahasa Indonesia pada hari pertama unas. Tapi, siapa sangka, setelah itu Mujahid datang dan menyerahkan surat pengeluaran Wina. “Saya sempat mengerjakan unas bahasa Indonesia. Setelah itu, tiba-tiba diberikan surat DO (dropout, red),” kata Wina (17) ketika ditemui Radar Sukabumi (Radar Cirebon Group) di rumahnya di Kampung Baru, Kebonjati, Cikole, Sukabumi, Jabar, kemarin (19/4). Dalam surat yang ditanda­ tangani Mujahid itu, disebutkan tiga pelanggaran yang dilakukan Wina sehingga harus dikeluarkan dari sekolah. Pertama, dia dituduh merusak rumah tangga Kasek. Lainnya, Wina dianggap menghina dengan perkataan kasar dan kurang wajar serta mencemarkan nama baik Kasek di jejaring sosial Facebook. “Tidak ada satu pun dari tiga tudingan itu yang saya lakukan,” bantah Wina. Wina mengaku sering mendapatkan perhatian dari Mujahid. Namun, sebagai siswa, semua perhatian Mujahid dianggap Wina layaknya perhatian seorang guru kepada murid. Konon, Wina juga sempat dibelikan handphone (HP) oleh Kasek dengan tujuan untuk memperlancar komunikasi. Tapi, Wina tidak menanggapi pemberian itu. Dia memberikan HP tersebut kepada kakaknya. Selain itu, Wina mengaku sering diajak makan oleh Mujahid. Tidak berdua, tapi dengan beberapa temannya. “Saya tidak pernah makan berdua sama Pak Mujahid karena memang tidak ada hubungan spesial,” katanya. Meski Wina membantah ada

4Dari Halaman 1

4Dari Halaman 1

nasional (pusat) yang menjadi tanggung jawab mendagri. “Sudah kita berikan teguran kedua, setelah (insiden, red) Monas dan penyerangan kantor kemendagri,” kata Gamawan. Menko Polhukam Djoko Suyanto menambahkan, peristiwa penyerangan tersebut saat ini sudah ditangani kepolisian. “Ini masih ditelusuri, tapi yang jelas aksi kekerasan terhadap warga negara itu tidak boleh,” tegasnya. (fal) 4Dari Halaman 1 ring sosial seperti Twitter dan Facebook,” ujar ibu dua anak itu. Mangkurat, Banjarmasin, itu. (dyn/c10/ca)

Radar Cirebon Group

Nazaruddin Hanya Divonis... kemarin (20/4). Suami Neneng Sri Wahyuni itu juga didenda Rp200 juta dengan hukuman pengganti empat bulan penjara. Namun, majelis hakim tidak mengenakan uang pengganti kepada Nazaruddin. Padahal majelis hakim menyatakan Nazaruddin

terbukti menerima suap cek senilai Rp4,6 miliar dari PT DGI yang merupakan komitmen fee dan berasal dari APBN. Menurut majelis, Nazaruddin bersalah karena dia pegawai negeri atau penyelenggara negara telah menerima hadiah atau janji. Hadiah atau janji tersebut patut

diduga berhubungan dengan jabatannya. Cek tersebut diberikan kepada Nazaruddin karena yang bersangkutan telah mengatur pemenangan PT DGI sebagai pelaksana proyek wisma atlet. Cek tersebut merupakan realisasi commitment fee 13 persen

Selidiki Perwira Tentara Prada Akbar, seorang anggota TNI yang menjadi salah satu korban penembakan di Jalan Pramuka, Jakarta Timur. Terungkap, aksi tersebut berawal dari pesan singkat ke seluruh rekan angkatan Kelasi Arifin untuk berkumpul di Lapangan Monas pukul 21.00. Kodam masih menyelidiki sumber pesan singkat, namun empat anggota TNI yang telah ditahan Pomdam Jaya terbukti menerima pesan yang sama. Mereka teman-teman dekat (Kelasi Arifin, red),” tutur Andrian. Kepada wartawan, Waris sebelumnya mengaku pihaknya telah menangkap empat anggota TNI yang diduga terlibat dalam aksi penyerangan dan pembunuhan di Jakarta Utara dan Jakarta Pusat pada 13 April. Mereka adalah Serda YP (Yogi Pramana), Serda JT (Jaka Trima), Praka M (Majuri), dan Pratu M MKI (Muhammad Kotibul Imam). Keempatnya berasal dari Kesatuan Artileri Pertahanan Udara 6 Tanjung Priok. “Mereka mengaku tidak ikut

aksi anarki, hanya ikut-ikutan saja, solidaritas. Meski demikian, mereka akan diberi hukuman berat, yakni di-sel dan dikenakan sanksi administratif berupa penurunan pangkat,” katanya. Andrian menambahkan, Serda YP diketahui mengikuti kejadian dari awal, sehingga terancam hukuman pidana. Sementara, tiga rekannya hanya ikut-ikutan sebagai bentuk solidaritas pada Kelasi Arifin. Polisi sendiri mengaku akan menindaklanjuti informasi keterlibatan empat oknum anggota TNI tersebut untuk pengembangan kasus penyerangan, penganiayaan, dan pembunuhan yang terjadi di Jakarta Utara. “Mereka akan menjadi pintu masuk. Kita harapkan mereka memberi keterangan bagaimana pergerakan geng motor tersebut sehingga jatuh korban,” terang Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Rikwanto. Polda juga akan menindaklanjuti

penembakan terhadap Prajurit Dua Sugeng Riyadi, anggota Lembaga Farmasi TNI AL dan Prajurit Dua Akbar Fidi Aldian, anggota Yonif Linud 503 Kostrad yang dilakukan pengemudi mobil Yaris berwarna putih di Rawa Mangun pada 14 April dini hari. Polda akan meminta keterangan kedua korban setelah kondisinya membaik. Hingga kini, keduanya masih dirawat di RS Pusat Angkatan Darat Gatot Subroto. Sugeng mengalami luka di bagian telinga kanan akibat tembakan, sementara Akbar mengalami luka pada bagian dada sebelah kanan hingga tembus ke punggung. Polda sendiri bungkam ketika ditanyakan tentang perwira TNI berinisial A yang diduga mengoordinasi penyerangan balasan terhadap geng motor tersebut. “Masih terlalu dini untuk mengambil dugaan seperti itu. Tim penyidik gabungan masih berkonsentrasi mengungkap

Dahlan Iskan Bantu... setelah Dahlan menunaikan salat Jumat di Masjid Jamial Islam, Petamburan, Jakarta. Kebetulan, kediaman Pak Raden hanya tiga gang dari masjid. Mengenakan setelan kemeja warna putih, celana hitam dipadu dengan sepatu kets, Dahlan langsung masuk ke rumah Pak Raden. Pria berusia 79 itu sedang duduk di dalam rumahnya. Dia kaget karena kedatangan Dahlan secara tiba-tiba tanpa direncanakan sebelumnya. Pak Raden menyambut Dahlan dengan wajah sumringah. Keduanya lalu duduk berdampingan di kursi sederhana. Dahlan menjelaskan maksud kedatangannya untuk bersilaturahmi. Dia juga bertanya

soal kondisi kesehatan Pak Raden. Deretan lukisan karya Pak Raden yang digantungkan di dinding menyedot perhatian Dahlan. Di usia yang sudah senja, pria dengan suara khas itu memang masih rajin melukis. Hasil lukisannya dijual untuk penyambung hidup. Dahlan juga melongok ke ruang depan yang dipakai untuk studio lukisan. Kunjungan Menteri BUMN yang hanya berlangsung sekitar 7 menit itu tidak disia-siakan oleh Pak Raden. Dia menceritakan seputar sengketa hak cipta boneka Si Unyil yang kini sedang ramai diberitakan. Pak Raden memang sedang

sediakan hosting dan crowdnya,” tegasnya. Tentu saja tidak semua orang bisa dengan mudah menjadi member Haute Lister. Yulie mengakui, para anggota manajemennya harus memiliki reputasi, profesi, dan latar belakang yang tidak sembarangan. Setidaknya, para anggota Haute Lister adalah kalangan terbatas yang cukup berpengaruh. “Kami lihat dari reputasi, background, dan profesinya. Pokoknya para member kami itu harus ‘sesuatu’ gitu,” ujar Yulie. Yulie menjelaskan, berkaitan dengan reputasi, para member harus memiliki reputasi yang baik. Profesi para member juga harus “berkelas”. Setidaknya mereka mempunyai networking yang luas dan pengguna premium brand. Selain itu, mereka harus memiliki latar belakang keluarga yang berpengaruh. “Paling tidak, mereka sudah punya nama di masyarakat dan mereka harus berprestasi,” kata dia. Namun, yang terpenting, lanjut Yulie, setiap anggota harus memiliki jiwa sosial yang tinggi. Menjadi member Haute Lister tidak boleh hanya mengejar uang dan popularitas. Karena itu, para member harus berasal dari kalangan mapan dan berstatus sosial tinggi. “Keuntungan menjadi member itu nggak besar. Sebab, dalam setiap acara, kami menyisihkan sebagian pendapatan untuk disumbangkan,” ujarnya. Untuk menyeleksi para member Haute Lister, Yulie memiliki tim yang beranggota sepuluh orang. Dia juga menggandeng sebuah majalah lifestyle terkenal Bazar. Yulie memang bekerja sama dengan majalah mode internasional tersebut sejak dua tahun lalu. Hingga saat ini, jumlah anggota Haute Lister mencapai 60 orang. Mereka dibagi empat batch. Satu batch terdiri atas 15 orang. Yulie menyebutkan, para member Haute Lister cukup beragam. Namun, semua memenuhi syarat. Dari kalangan artis, ada nama-nama Marissa Nasution dan Daniel Mananta. Sedangkan dari kalangan pengusaha sekaligus artis, ada Aimee Juliet dan Diah Permatasari. Sejumlah istri duta besar dan para desainer papan atas Indonesia juga bergabung di Haute Lister.

4Dari Halaman 1 yang disepakati pihak PT DGI dengan Nazaruddin. Putusan yang dijatuhkan Dharmawati itu lebih ringan dari tuntutan jaksa penuntut umum pada KPK yang meminta Nazaruddin disanksi tujuh tahun penjara ditambah denda Rp300 juta. (kuh/dyn/pri) 4Dari Halaman 1 kasus ini,” kelit Rikwanto. Aksi kekerasan yang dilakukan geng motor diduga dibekingi oleh seorang perwira TNI. “Panglima TNI Agus Suhartono yang dikonfirmasi enggan me­nanggapi adanya dugaan keterlibatan perwira TNI tersebut. “Tanya KSAL, tanya KSAL,” kata Agus setelah menghadiri Dharma Santi Nasional hari raya Nyepi di GOR Ahmad Yani, Mabes TNI, Cilangkap, tadi malam (20/4). Di sisi lain, Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Marciano Norman mengatakan, informasi keterlibatan perwira tersebut sudah ditindaklanjuti. “Informasi dari pangdam sudah didalami PM,” katanya di kompleks Istana Kepresidenan, kemarin. Marciano mengatakan, di TNI terdapat aturan penegakan hukum yang berjalan dengan baik. “Apalagi kalau di pengadilan terbukti melakukan pelanggaran, akan menerima sanksi sesuai dengan aturan hukum,” katanya. (fal/ind)

4Dari Halaman 1 menuntut Perusahaan Film Nasional (PFN), salah satu perusahaan BUMN, atas hak royalti. Sementara PFN menyatakan memiliki hak paten atas Si Unyil. Perusahaan ini sendiri sedang dililit utang dan terancam akan dilikuidasi. Menanggapi hal itu, Dahlan menyatakan tidak akan mencampuri masalah hukum terkait hak cipta Si Unyil. Biarkan masalah hukum diselesaikan melalui proses hukum. Yang menjadi perhatian Dahlan justru kondisi kesehatan Pak Raden. Pria yang sudah memasuki usia senja ini mulai sakit-sakitan. Dia hidup membujang, tidak memiliki anak, dan hidup hanya ditemani asistennya yang setia.

Member dari Kalangan... Juli itu dikenal sebagai pelukis cat air dan desainer porcelain painting. Dari pergaulannya di kalangan tersebut, Yulie melihat peluang bisnis. Beberapa tahun terakhir merek-merek premium menyerbu Indonesia. Seiring dengan serbuan brandbrand internasional tersebut makin banyak produsen yang menginginkan kehadiran kaum sosialita dan fashionista untuk menyosialisasikan produk mereka yang memang bukan produk massal. “Banyak permintaan dari brand-brand internasional untuk menghadirkan kalangan kita. Lalu, saya terpikir aja, kalau banyak permintaan, mengapa nggak diorganisasi dengan baik,” ungkapnya. Keinginan Yulie untuk mendirikan Haute Lister juga terinspirasi dari kiprah Kris Jenner yang tidak lain adalah ibunda sosialita sekaligus artis Kim Kardashian. Yulie terkesan dengan kesuksesan Kris menjadi manajer dalam sebuah reality show bertajuk Keeping Up with the Kardashian. Meski suguhan tayangan tersebut biasa saja, ternyata banyak yang penasaran dengan gaya hidup kalangan sosialita. “Agak terinspirasi dari dia juga,” ujar dia. Dari situ Yulie pun bertukar ide dengan dua teman dekatnya, Veruscha Nadja dan Teddy Hamzah. Veruscha merupakan pemilik butik busana mewah The Upper East di Mall Grand Indonesia. Sedangkan Teddy adalah pengusaha batu bara dan pemilik sebuah toko bunga. Mereka bertiga akhirnya bersepakat membikin sebuah lifestyle management yang diberi nama Haute Lister, hampir setahun lalu. “Kalau diartikan, intinya barisan terdepan,” katanya. Ibu tiga anak itu menuturkan, Haute Lister memang menawarkan jasa yang berbeda. Yulie menolak tegas manajemennya disamakan dengan sebuah event organizer. Jasa yang ditawarkan Haute Lister adalah jasa hosting atau menjadi tuan rumah untuk sebuah pesta atau acara sekaligus menghadirkan crowd atau para undangan yang berasal dari kalangan terbatas. Sebagian besar undangan tersebut adalah anggota Haute Lister. “Bisa dibilang bisnis kami ini host for cause. Jadi yang kami

7

Lalu, apa tugas para member? Yulie mengungkapkan, mereka biasanya bergantian menjadi host dalam sebuah acara atau pesta klien mereka. Biasanya pesta atau acara yang mereka tangani berkaitan dengan peluncuran produk premium hingga pembukaan butik internasional. Para host tersebut dipilih berdasar keinginan klien. Menurut None Jakarta Pusat 1987 itu, jumlah host yang diminta klien cukup bervariasi. “Pernah di acaranya Christian Dior mereka ingin ada delapan host. Kami sediakan delapan member yang sesuai untuk menjadi host,” ujarnya. Tugas host adalah sebagai tuan rumah. Selain host, Haute Lister menyediakan crowd alias undangan yang datang menghadiri acara atau pesta yang diperuntukkan bagi kalangan eksklusif itu. Yulie dan timnya bertugas mengatur jadwal para fashionista dan sosialita untuk hadir dalam acara tersebut. Karena itu, Yulie harus benar-benar memastikan para member-nya mampu membawa teman atau rekan kerja yang sesuai dengan segmen acara. Yang cukup merepotkan jika pada menit-menit terakhir, tiba-tiba ada yang batal hadir. Kalau itu terjadi, Yulie pun harus memutar otak untuk mencari penggantinya. Menurut Yulie, kehadiran para fashionista dan sosialita tersebut mampu mendongkrak pamor produk klien mereka. Sebab, Yulie memastikan para undangan yang datang sesuai dengan yang diharapkan klien. Para member juga bisa menggaet target konsumen saat pesta atau acara berlangsung. Karena itu, para klien yang ditangani Haute Lister adalah perusahaanperusahaan yang menyasar pasar segmented. “Jadi, product knowledge dan target marketnya kena,” ujarnya. Namun, dalam menawarkan jasanya, Yulie selalu menekankan setiap pesta menyertakan charity atau kegiatan amal. Bahkan, orientasi awal dirinya mendirikan Haute Lister agar mampu mengadakan acara amal sebanyak mungkin. Dia menuturkan, dana-dana yang terkumpul dari acara tersebut langsung didonasikan bagi sejumlah yayasan atau pihak yang membutuhkan. “Kami kumpulkan dana untuk

Sementara sumber penghasilan seniman yang pernah berjasa bagi negeri ini tidak menentu. Karena itu, Dahlan berupaya agar Pak Raden memiliki penghasilan bulanan. Untuk itu, Dahlan yang merupakan pendiri kerajaan bisnis Jawa Pos Grup ini rela merogoh koceknya sendiri. Berdasarkan hasil kunjungan itu, menurut Dahlan, kebutuhan Pak Raden sebenarnya tidak terlalu besar. Misalnya untuk biaya pengobatan, biaya untuk pembantunya, makan-minumnya dan mungkin keperluan kecil lainnya. “Saya usahakan penghasilan bulanannya,” tutur Dahlan usai kunjungan ke rumah Pak Raden. (dri) 4Dari Halaman 1 korban banjir di Banten. Kami membantu beberapa masjid yang membutuhkan pemugaran,” tutur Yulie. “Kami juga pernah membantu bayi korban penculikan dan kekerasan di Makassar. Dan, banyak lagi yang lain. Walaupun belum satu tahun, sudah banyak yang kami bantu,” tambahnya. Yulie pun menceritakan salah satu kesuksesannya dalam mengelola Haute Lister. Manajemennya pernah menangani acara pembukaan sebuah klub bernama Diagonale yang berlokasi di Plaza Senayan. Dan, salah satu tolok ukur kesuksesan sebuah acara adalah banyaknya undangan yang datang. “Kami waktu itu sukses mendatangkan 1.000 orang. Padahal, lounge-nya hanya berkapasitas 400 orang. Akhirnya panitia terpaksa pakai sistem buka-tutup karena pengunjungnya makin banyak,” kenangnya. Meski kerap menuai sukses dalam sebuah acara, Yulie tidak memungkiri jika terkadang ada hal-hal di luar kendali yang terjadi. Dia mencontohkan, pernah Haute Lister menangani sebuah acara photoshoot di suatu majalah lifestyle. Di situ pihaknya menyediakan beberapa pakaian branded. Namun, saat pakaianpakaian tersebut dikembalikan ke pihak butik, ternyata ada nodanya. “Saya jadi nggak enak dan kami harus mengganti baju itu. Ya, terpaksa kami beli. Padahal, harganya puluhan juta rupiah,” cerita dia. “Bukan kami yang buat noda. Tapi, kami yang ganti. Itu risiko. Namanya juga usaha, masak mau enaknya saja,” imbuhnya. Haute Lister pun makin berkembang. Namun, hingga kini, Yulie mengaku masih kesulitan mencari sumber daya manusia yang paham dengan manajemen yang dikelolanya. Tidak banyak orang yang paham istilah hosting maupun sejumlah premium brand. Alumnus Jurusan Bahasa Inggris dan Komputer, Stamford College Singapura, itu kerap kesusahan mencari orang yang tepat. Karena itu, Yulie lebih suka meng-hire orang-orang yang pernah bekerja di majalah-majalah lifestyle. “Sebab, mereka ngerti. Kalau menjadi staf kami, mereka bisa melakukan sesuai dengan apa yang kami mau,” tandasnya. (*/ c4/ari)


Radar Cirebon Group

SABTU KLIWON, 21 APRIL 2012 / 29 JUMADIL AWAL 1433 H

HALAMAN 8

Lomba Kebaya Peringati

Hari Kartini

“Habis Gelap Terbitlah Terang” itulah judul buku berisikan suratsurat yang ditulis oleh Raden Ajeng Kartini. Raden Ajeng Kartini adalah seorang pahlawan pertama yang mempelopori emansipasi wanita pada saat jaman penjajahan. Beliau berhasil mendirikan sekolah-sekolah wanita dan bisa mensejajarkan wanita dengan pria. Peringatan Hari Kartini pada 21 April karena tepat tanggal 21 itu Kartini lahir. Bagaimanakah komentar sobat Xpresi tentang Hari Kartini? Yang pertama ada Maya Rimmayani. “Biasanya diperingati dengan lomba kebaya tapi nggak cuma kebaya aja, macem-macem,”

Sosok yang Tangguh SIAPA yang tidak kenal Raden Ajeng Kartini? Beliau adalah tokoh perjuangan besar Indonesia. Kartini lahir di kota Jepara, Jawa Tengah. Tindasan para pria kepada wanita membuat Kartini tidak putus asa. Ia terus berusaha merubah paradigma pada zaman itu untuk menyetarakan hak pendidikan bagi kaum wanita. Ia akhirnya mampu membangun sekolah khusus wanita. Di sekolah itu kaum wanita mendapatkan pelajaran khusus dalam hal keterampilan. Diantaranya keterampilan menjahit dan memasak. Nah, bagaimana pendapat sobat Xpresi tentang sosok pahlawan wanita kita ini? ”Kartini adalah pejuang wanita yang tangguh. Beliau telah memperjuangkan derajat wanita. Menurutnya, wanita itu tidak selalu berada di ketiak pria. Dengan hal itu, timbul keinginan Kartini untuk memajukan wanita pribumi,” jelas Wulan Meylinda siswi MA Islamic Centre. (wulan/lana)

papar cewek yang bersekolah di SMA Al-Azhar Cirebon ini. Harapan Maya, biasa ia disapa, dengan diadakannya peringatan Hari Kartini ini semoga wanita bisa lebih terhormat kedudukannya di mata pria. “Boleh aja wanita berkarir bebas, tetapi tidak melupakan kodratnya sebagai wanita. Dan harus sadar bahwa pria itu sampai kapanpun sebagai imamnya,” terangnya. Selain Maya, ada komentar lain datang dari Tia Rahmania Virdias. Cewek yang bersekolah di SMAN 1 Babakan ini merayakan Hari Kartini. «Cara memperingatinya macem-macem. Salah satunya

Wanita Patut Dihormati RADEN Ajeng Kartini adalah salah satu wanita yang sangat mulia. Beliau adalah pahlawan kita dan sosok emansipasi wanita. Hari Kartini yang jatuh pada tanggal 21 April ini wajib diperingati. Karena beliau adalah sosok yang patut dibanggakan. «Terharu kalau denger cerita RA. Kartini. Dari awal dia membangun nama baik wanita di depan semua orang, hingga kita bisa maju. Tidak hanya kaum pria saja,» tambahnya. Memakai busana kebaya adalah hal yang dilakukan Chika dalam memperingati Hari Kartini. «Biasanya sekolah ngadain acara saat Hari Kartini. Dengan acara memakai baju kebaya. Kalau pakai kebaya jadi inget waktu TK,»

lomba masak, tapi seringnya lomba kebaya,» ucapnya. Senada dengan yang dikatakan Maya, dengan adanya Hari Kartini ini, Tiara berharap agar wanita bisa dihormati. «Sebagai seorang wanita, tentunya kita ingin dihormati oleh semua orang, khususnya pria. Oleh karena itu, kita wanitanya juga harus menjadi pribadi yang lebih baik agar dihormati,» harapnya. Komentar terakhir datang dari Siti Muntofikoh dari SMK Farmasi 2 Cirebon. “Semoga wanita tidak tertindas oleh siapapun. Termasuk oleh kaum pria,» tutupnya. (lana/ wulan)

Tahu Hari Kartini? Tahu 95.35% Nggak 4,65%

Cara Memperingatinya? Lomba Kebaya 45.56% Bakti Sosial 25.00% Lainnya 29,44%

Pendapatnya Tentang Sosok Kartini? kenangnya. Sadar dengan adanya Hari Kartini, kalau wanita itu tidak lemah. Itulah yang dikatakan Chika. «Dengan adanya Hari Kartini, kaum pria mesti sadar kalau wanita itu tidak lemah dan patut dihormati,» tutupnya. (wulan/lana)

Wanita Tangguh 30,23% Pahlawan Bangsa 41,87% Lainnya 27,9%

FOTO-FOTO: MELLY

KOMPAK. Ghina dan Rosela terlihat cantik dengan batik yang dipakainya.

BATIK adalah salah satu warisan budaya Indonesia yang sudah diakui dunia. Dulu, batik kerap kali dikenakan saat acara tertentu saja. Misalnya pada acara pernikahan atau acara formal lainnya. Batik juga sering diidentikan dengan pakaian kuno alias pakaian orang-orang tua. Tapi siapa sangka, kalau julukan itu kini tidak lagi melekat. Para designer dan majalahmajalah mode ramai mengangkat batik sebagai tema utama. Karena revolusi itulah membuat batik dapat menyesuaikan diri dengan tren remaja masa kini. Di tangan-tangan pengrajin, batik tidak hanya dijadikan sebagai pakaian saja. Mereka bisa menyulapnya menjadi berbagai macam barangbarang yang cantik seperti, tas, tepak, sandal, dan lainnya. Cantik tidak harus memakai pakaian yang mahal dan

bermerk. Sesuatu yang sederhanapun dapat membuat inerbeauty seorang wanita muncul. Banyak corak dan model baju batik yang kian beragam. Selain tampil cantik, memakai batik adalah sebuah bukti betapa kita menghargai karya bangsa kita sendiri. Sudah saatnya kita turut menjaga warisan leluhur. Tidak ingin kan jika Batik diklaim negara lain? Oleh karena itu, tidak ada salahnya jika kita menjadikan batik sebagai ciri berpakai bangsa Indonesia. “Corak batik yang unik dan perpaduan warna yang selaras bikin bingung milihnya. Kalau udah gitu, rasanya pengen beli semua deh. Batik yang bagus kan nggak harus berlebihan,” ungkap Ghina Sofiana Lestari, salah satu remaja yang senang mengoleksi baju batik. (melly)


sabtu kliwon, 21 april 2012 / 29 jumadil awal 1433 h

Pemenang Belanja Gratis surya toserba

EDISI sabtu 21 april 2012

FERRY VERDIANTO DS Alamat : Jl GN Galunggung D.35 Kota Cirebon NO ID : 32740328190009 Kepada nama di atas harap menghubungi Ahmad Mugni 081564613841 untuk koordinasi belanja

Radar Cirebon Group

Selagi Disetujui Tak Masalah Terkait Pengeleman LJK UN di Ruang Panitia CIREBON - Perekatan lem amplop lembar kumpulan soal dan jawaban dilakukan di ruang panitia sekolah bisa ditolelir oleh Dinas Pendidikan Kota Cirebon.

sms polling Yakinkah Anda, pelaksanaan Ujian Nasional tahun ini dilakukan dengan Jujur?

Kabid Dikmen Dinas Pendidikan Kota Cirebon, H Abdul Haris mengatakan, bila sesuai standar operasional prosedur, perekatan lem amplop lembar kumpulan soal dan jawaban memang dilakukan di kelas. Namun, Haris juga mengatakan, tidak menutup kemungkinan bila

hal tersebut dilakukan di ruang panitia. Selama hal tersebut dikomunikasikan dengan pengawas dan kepolisian. “Kalau menurut saya, itu bukan pelanggaran, selama dikomunikasikan dengan pengawasn dan kepolisian. Kalau hal itu sudah dilakukan, ini lebih kepada unsur kehati-

hatian,” ujarnya di ruang kerjanya, kemarin. Haris juga mengatakan, biasanya, setiap pelaksanaan UN, ada LJK atau berita acara yang tercecer. Maka dari itu, kemungkinan perekatan lem dilakukan di ruang panitia untuk melakukan pengecekan kembali. “Karena

kalau misalnya terjadi ada LJK atau berita acara yang tercecer, maka anak didik yang dirugikan,” tuturnya. Sebelum temuan di SMAN 2 Cirebon itu, kata dia, Dirjen juga telah menemukan hal 4 Ke Hal...19

6.617 Siswa SMP Siap UN CIREBON - Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Cirebon mencatat 6.617 siswa SMP di Kota Cirebon akan mengikuti ujian nasional (UN) yang akan dilaksanakan Senin-Kamis (23-26/4). Empat mata pelajaran yang akan diujikan Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, dan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA). Plh Kepala Dinas Pendidikan Kota Cirebon, Drs Dana Kartiman M Pd m e n gat a k a n semua persiapan untuk menghadapi UN sudah dilakukan. Dirinya juga akan melakukan koordinasi dengan kepala sekolah SMP se-Kota Cirebon pada hari ini. ”Kini tinggal menunggu kedatangan soal UN-nya saja.” katanya. Ia juga menjelaskan terkait isu yang beredar bahwa soal UN SMP tahun 2012 ini akan lebih sulit dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Disdik Targetkan 98,6% Lulus

4 Ke Hal...19

foto: muhammad irfan/radar cirebon.

PANTANG MENYERAH. Siti Khumayah dalam membimbing anak mengutamakan pendidikan agama dan moral sejak dini.

Peran Ibu Merangkap Ayah

Tetap Utamakan Anak

FOTO: ABDULLAH/RADAR CIREBON

Jadi single parent sekaligus wanita karir bahwa wanita mampu menyetarakan genre dengan kaum lelaki. Berkat tokoh nasional RA Kartini sebagai adalah tantangan tersendiri bagi pelopor, yang membawa perubahan untuk segelintir wanita. Bagaimana tidak, membentuk wanita Indonesia menjadi mandiri. Sebagai contoh, dengan melakoni peran ibu dua pekerjaan ini dilakoni sekaligus. sekaligus ayah adalah wujud nyata bahwa Dengan tetap mengutamakan wanita mampu mandiri. anak sebagai titipan sang Ilahi. Seperti kehidupan ibu dua orang anak ini. KESIBUKAN seorang ibu rumah tangga akan terus bertambah ketika menjalani peran single parent dan wanita karir. Inilah suatu pembuktian, di era globalisasi

PERGURUAN TINGGI YPIB Y A Y A S A N

P E N D I D I K A N

I M A M

B O N J O L

MENERIMA MAHASISWA BARU

STF

SEKOLAH TINGGI FARMASI

S1 Farmasi H. SATMAJA (Pendiri YPIB)

STIKes

Terakreditasi BAN-PT

S1 Keperawatan D3 Kebidanan

AKPER

D3 Keperawatan

INFO PENDAFTARAN : - Jl. Perjuangan - Majasem No.07 Cirebon Telp. (0231) 488759 Hp.08121480117 - Jl. Gerakan Koperasi No.003 Majalengka 45411 Telp.(0233) 282004

CIREBON- Meski surat tugas dewan pengawas PDAM sudah berakhir, Ketua Komisi B DPRD Kota Cirebon, H Ahmad

foto: muhammad irfan/radar cirebon.

TERUS MENARI. Hj Nana Jaelani (kanan) menunjukkan gerakan tari pada cucu. Hj Nana Jaelani masih menari dan mengurus sanggar tari walau usia sudah senja.

Hj Nana Jaelani, Hingga 71 Tahun Tetap Menari

Buka Sanggar, Mengajar Dibantu Cucu Wajahnya sudah berkeriput. Namun semangat masih membara saat mengajarkan sang cucu sebuah tarian di sanggar miliknya, Sanggar Intan Sari. Inilah Hj Nana Jaelani, di usianya yang memasuki angka 71 tahun tetap semangat menari. Adinda Pratiwi, Pekalipan

MENELUSURI sebuah gang, mencari di mana keberadaan nenek bernama Hj Nana Jaelani. Pemilik Sanggar Intan Sari sekaligus penari tarian sunda dan tari topeng. Wartawan koran ini bertemu dengan seorang gadis berpakaian kaus pink di depan sebuah rumah, yang terpampang tulisan Sanggar Intan Sari. Bertanya apakah narasumber yang dicari ada di rumah, ternyata 4 Ke Hal...19

Azrul Zuniarto SSi Apt menganggap Dewan Pengawas PDAM masih bisa bekerja sebagaimana mestinya. “Selama belum ada SK pemberhentian dari wali kota, saya rasa DP PDAM masih bisa bertugas. Meski surat tugas sudah tidak berlaku,” tuturnya di ruang kerjanya, kemarin. Politisi Partai Keadilan Sejahtera ini

SMA Islam Al Azhar Juara Lomba Dai

juga mengatakan, bila wali kota Cirebon belum bisa menentukan Dewan Pengawas PDAM yang baru, setidaknya wali kota bisa memperpanjang surat tugas dewan pengawas yang lama. Sehingga, kata dia, tidak akan memunculkan polemik di masyarakat. “Selama belum ada Dewan

PILANG - Prestasi emas kembali ditorehkan SMA Islam Al Azhar Cirebon. Kamis (19/4) kedua siswa bernama Ahmad Jaelani dan Siti Mahmudah berhasil menjadi juara lomba dai sewilayah III Cirebon di Islamic Centre Cirebon. Ahmad Jaelani atau biasa disapa Ajay meraih juara II sedangkan Siti Mahmudah atau yang akrab disapa Sima menjadi juara III. Ajay kepada Radar, Jumat (20/4) di ruangan Wakil Kepala Sekolah mengaku senang dan bangga ternyata kerja kerasnya untuk tampil maksimal di lomba dai, apalagi event-nya ini tingkat wilayah III Cirebon. Apalagi persaingannya dianggap cukup ketat, khususnya peserta dari sekolah berbasis Islam. Namun dengan percaya diri, siswa kelas XI IPS I ini tetap menunjukkan penampilan yang gemilang. “Awalnya sih grogi, tapi setelah itu tidak grogi lagi,” kata Ajay Panitia yang memberikan waktu hanya 7

4 Ke Hal...19

4 Ke Hal...19

Siti Khumayah MSi. Kepergian sang suami enam tahun silam bukan karena keinginannya. Pria 4 Ke Hal...19

DP PDAM Masih Boleh Kerja Tunggu SK Pemberhentikan dari Wali Kota

BANGGA. Ahmad Jaelani dan Siti Mahmudah peraih juara II dan juara III Lomba Dai yang digelar oleh Islamic Centre, berfoto bersama dengan Kepala sekolah Drs Abu Malik MPd (Peci) dan humas SMA Al Azhar.


sabtu kliwon 21 april 2012 / 29 jumadil awal 1433 h

cirebon ekspres

Radar Cirebon Group

10

Sosialisasi Tinggal Janji Terkait Pembangunan Pasar Perumnas

FOTO: IDA AYU KOMANG/RADAR CIREBON

AUDIENSI. Warga Pekalangan menemui Ketua DPRD Kota Cirebon, Drs Nasrudin Azis untuk meminta solusi terkait keberadaan geng motor, Kamis (19/4).

Warga Pekalangan Minta Solusi Terkait Geng Motor CIREBON-Belasan warga Kelurahan Pekalangan Kecamatan Pekalipan mendatangi DPRD Kota Cirebon, Kamis (19/4). Warga beraudiensi dengan Ketua DPRD Kota Cirebon, Drs Nasrudin Azis untuk meminta solusi terkait keberadaan geng motor. Ketua Forum Kemitraan Polisi dan Masyarakat (FKPM) yang juga warga Pekalangan, Udi Suherman mengatakan, kedatangannya ke DPRD merupakan sebagai upaya untuk memerangi geng motor. Karena sebelumnya, rumah warga Pekalangan sempat dilempari batu oleh orang yang tidak dikenal yang diduga geng motor. ”Kedatangan kami sebagai upaya memerangi geng motor. Jangan sampai terulang kembali kejadian itu,” tuturnya. Udi juga mengatakan, dalam audiensi tersebut, mereka meminta solusi atas kejadian salah sasaran yang dilakukan warga Pekalangan. Udi menceritakan, Sabtu (7/4) malam, ada beberapa pemuda yang mengendarai sepeda motor dan dianggap warga sebagai geng motor. Karena dianggap meresahkan, warga pun

menyerang pemuda itu hingga terluka. Namun belakangan baru diketahui jika pemuda itu bukan anggota geng motor. ”Keluarga meminta pertanggungjawaban. Padahal pertemuan pertama, kedua dan ketiga sudah ada iktikad ingin legowo, tetapi setelah ada pihak ketiga, muncul angkaangka yang harus dibayarkan. Dan mencapai Rp50 juta,” tuturnya. Besaran ganti rugi itu, dianggap memberatkan warga. Sehingga dalam masalah tersebut, warga Pekalangan meminta bantuan dan saran dari Ketua DPRD Kota Cirebon. Sementara itu, Ketua DPRD Kota Cirebon, Drs Nasrudin Azis yang didampingi oleh anggota komisi B, Priatmo Adjie mengatakan, akan berupaya untuk melobi pihak keluarga korban agar bisa menyelesaikan masalah dengan cara damai. Atau, minimalnya bisa memberikan keringanan pada masyarakat. ”Saya prihatin pada korban, tapi ini merupakan suatu hasil sebab akibat. Karena awalnya ada geng motor yang meresahkan, warga pekalangan jadi waspada,” ujarnya, kemarin.

Azis mengatakan, DPRD juga akan berupaya membantu memberantas geng motor dan

akan segera berkoordinasi dengan jajaran muspida. Salah satu cara yang dapat dilakukan, kata dia,

adalah menyediakan wadah untuk remaja agar tidak terjerumus dalam geng motor. (kmg)

CIREBON- Janji PD Pasar tinggalah janji. Sosialisasi pembangunan Pasar Perumnas yang dijanjikan minggu ini, belum juga dilaksanakan. Padahal para pedagang Pasar Perumnas sangat menantikan sosialisasi itu. Salah satu pedagang Pasar Perumnas, Lusi, menunggu kejelasan dan sosialisasi pembangunan Pasar Perumnas dari PD Pasar. Karena, setau dia, semua instansi terkait pembangunan pasar sudah siap. ”Kami menunggu mba, waktu itu dijanjikan minggu ini, tapi sampai sekarang belum ada sosialisasi. Padahal semua instansi yang terkait dengan pembangunan sudah oke,” tutur wanita yang juga sebagai sekretaris Ikatan Pedagang Pasar

e-KTP

Kartu Tanda Penduduk Elektronik

Perumnas ini. Ketidakjelasan waktu sosialisasi ini, membuat IPP akan menemui PD Pasar dalam waktu dekat ini. ”Dalam waktu dekat ini kita mau tanya ke PD Pasar lagi. Pedagang menunggu soalnya,” tuturnya. Pedagang lainnya, Yusdianto Rosidi juga mempertanyakan kapan sosialisasi akan dilakukan. Padahal, berdasarkan pertemuan sebelumnya, PD Pasar berjanji akan melakukan sosialiasi dalam minggu ini. ”Belum ada sosialiasi tuh. Padahal janjinya minggu ini,” pungkasnya. Dikonfirmasi, Direktur PD Pasar, Darwin Windarsyah mengatakan, saat ini pihaknya sedang berkonsentrasi mengurus launching Pasar Kramat yang akan digelar hari ini (21/4). Darwin pun mengakui bila sosialisasi terkait pembangunan pasar perumnas pada pedagang belum dilaksanakan. “Belum (sosialisasi, red). Soalnya kita lagi konsentrasi ke Pasar Kramat dulu, mungkin minggu depan,” tukasnya. (kmg)

HIMBAUAN

TERTIB ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN MERUPAKAN KEWAJIBAN BAGI SELURUH PENDUDUK INDONESIA MUMUNYA, DAN WARGA KOTA CIREBON KHUSUSNYA YANG MERUPAKAN SEBAGAI IDENTITAS JATI DIRI SESEORANG. BAHWA DALAM RANGKA MENINDAKLANJUTI PERATURAN PRESIDEN NO.26 TAHUN 2009 TETANG PENERAPAN KARTU TANDA PENDUDUK (KTP) BERBASIS NOMOR INDUK KEPENDUDUKAN (NIK) SECARA NASIONAL. MEMILIKI KTP WAJIB HUKUMNYA BAGI WARGA NEGARA YANG TELAH MEMENUHI SYARAT . DAN DENGAN MEMILIKI KTP BERARTI TELAH MEMBANTU TERTIB ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN, SEBAGAIMANA DIAMANATKAN UU NO.23 TAHUN 2006 TENTANG ADMINDUK. KTP BERBASIS NIK SECARA NASIONAL ATAU DISEBUT KTP ELEKTRONIK ADALAH KTP YANG MEMILIKI SPESIFIKASI DAN FORMAT KTP NASIONAL DENGAN SISTEM PENGAMANAN KHUSUS YANG BERLAKU SEBAGAI IDENTITAS RESMI YANG DITERBITKAN OLEH DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL. SAYA SUTISNA, SH KEPALA DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL KOTA CIREBON MENGHIMBAU KEPADA SELURUH WAJIB KTP YANG BELUM MELAKUKAN PEREKAMAN DATA KTP ELEKTRONIK (E-KTP) AGAR SEGERA DATANG KE TEMPAT PELAYANAN E-KTP DI TIAP-TIAP KECAMATAN PALING LAMBAT SAMPAI DENGAN TANGGAL 30 APRIL 2012.DENGAN PERSYARATAN MEMBAWA KARTU KELUARGA. DEMI TERTIB ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN MARI KITA SUKSESKAN PROGRAM PENERAPAN E-KTP DI KOTA CIREBON

DISDUKCAPIL KOTA CIREBON


JUMAT WAGE 20 APRIL 2012 / 28 JUMADIL AWAL 1433 H

INDRAMAYU

Radar Cirebon Group

BUNDERAN KIJANG 4 Pilar Kunci Keutuhan LOSARANG - Empat pilar kebangsaan, yakni Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika dan NKRI diwajibkan untuk dapat dipahami bagi seluruh masyarakat Indonesia. Karena empat pilar itu merupakan kunci keutuhan bangsa. Hal tersebut disampaikan anggota MPR RI Drs Yoseph Umar Hadi MSi MA pada acara sosialisasi empat pilar kebangsaan kepada 20 kuwu beserta perangkatnya, di ruang pertemuan hotel Flamingo Losarang, Jumat (20/4). Dalam kegiatan tersebut, Yoseph didampingi Ketua DPC PDIP Kabupaten Indramayu H Syamsul Bachri SH MBA. Dikatakan Yoseph, ketika empat pilar tersebut bisa dipahami, akan terjadi penguatan karakter bangsa, sehingga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) akan semakin kokoh. “Saat ini, banyak masyarakat Indonesia, khususnya generasi muda belum paham empat pilar ini. Kita khawatir, jika itu tidak dipahami, akan berdampak terhadap disintegrasi bangsa, karena jiwa patriotisme pada masyarakat kita luntur,” ujarnya. Yoseph meminta kepada kuwu yang juga pengelola pemerintah paling bawah agar menyosialisasikannya ke masyarakat desanya. “Ini kewajiban kita bersama untuk memberikan pemahaman empat pilar kebangsaan dan bernegara kepada masyarakat,” kata Yoseph. Kegiatan sosialisasi empat pilar tersebut, dimanfaatkan oleh Yoseph berbarengan dengan masa resesnya sebagai anggota DPR RI. “Karena memberikan sosialisasi empa pilar ini merupakan kewajiban saya yang juga sebagai anggota MPR. Secara konstitusional, saya memang harus menyosialisasikannya. Karena empat pilar ini adalah ideologi. Oleh karena itu, ideologi tersebut harus dipahami bagi rakyat Indonesia, khususnya para kuwu,” paparnya. (kom)

26.333 Peserta Siap Ikuti UN

PESERTA UN SLTP SMA SMK Total:

20.524 5.809 26.333 siswa SUMBER: DINAS PENDIDIKAN KOTA CIREBON

FOTO: UTOYO PRIE ACHDI/RADAR INDRAMAYU

KETAT. Pengangkutan soal-soal Ujian Nasional tingkat SLTP di Indramayu selalu dijaga ketat aparat kepolisian.

Maling Bobol 2 Sekolah melaporkannya kepada sejumlah guru yang ada di sekolah tersebut. Dan sebagian guru melaporkan kepada petugas di Mapolsek Jatibarang. Kapolres Indramayu, AKBP G Pangarso Rahardjo Winarsadi melalui Kasat Reskrim AKP I Nyoman Dita membenarkan adanya peristiwa pencurian di dua sekolah itu. Jajarannya kemudian mendatangi lokasi kejadian untuk penyelidikan dengan melakukan olah TKP. “Kasusnya masih kita dalami. Sementara kami sudah meminta keterangan dari beberapa saksi,” ujarnya. (oet)

Kerugian Capai Ratusan Juta

FOTO: KHOLIL IBRAHIM/RADAR INDRAMAYU

BERADU TUMPENG. Aneka kreasi tumpeng dilombakan pada peringatan Hari Kartini yang dihelat DWP UPTD Pendidikan Bongas, Jumat (20/4).

Kartinian, 28 Tumpeng Diadu BONGAS - Menyemarakkan Hari Kartini ke-133, Darma Wanita Persatuan (DWP) UPTD Pendidikan Kecamatan Bongas menggelar beragam acara, Jumat (20/4). Paling meriah, adu tumpeng antar SD dan instansi, serta lomba peragaan busana antar anggota yang bertempat di kampus SDN Marga Mulya III. Selain lomba, acara juga diisi dengan bakti sosial (baksos) donor darah serta pembinaan para anggota DWP oleh Camat Bongas Sutrisno SSos, dan Kepala UPTD Pendidikan H Ipin Aripin SPd. Pantuan Radar, sebanyak 28 tumpeng dengan aneka kreasi bertarung untuk menjadi yang terbaik. Dalam lomba ini, panitia memberikan klasifikasi penilaian cukup ketat. Di antaranya dari keragaman bahan, aneka lauk, bentuk penyajian maupun penampilan. Pertarungan seru juga terlihat pada lomba peragaan busana yang diikuti sedikitnya 180 anggota DWP. Uniknya, dalam lomba ini yang memberikan penilaian adalah para bapak tim independen dari luar organisasi. Kemudian, lomba dikategorikan menjadi dua yakni busana kharisma Kartini Nasional dan Kartini Muslimah. Ketua DWP UPTD Pendidikan Bongas Hj Dewi Utari Aripin menjelaskan, tahun ini, peringatan Hari Kartini dirasa lebih semarak dan bervariasi dari sebelumnya. Pasalnya, hampir semua elemen pendidikan ikut dilibatkan. Di antaranya PGRI, K3S serta karyawan di lingkungan UPTD Pendidikan Bongas. “Ini ajang perekat dan mempertebal ikatan antar anggota DWP dan semua elemen pendidikan yang ada di Bongas,” ujar Dewi Utari. Lebih jauh, dia menegaskan, melalui momen ini sekaligus pula meluruskan arti dari perjuangan RA Kartini yang telah mengangkat derajat kaum wanita Indonesia. Menurut dia, emansipasi wanita tidak harus melangkahi kodrat kaum hawa. Tetapi yang lebih utama adalah bagaimana wanita bisa berperan menciptakan harmoni keluarga menuju keluarga yang berkualitas, sakinah mawaddah warahmah. “Apalah artinya sukses di karir kalau kemudian keluarga kita berantakan. Kiprah wanita dengan segala hak-haknya telah diberi ruang yang luas. Namun jangan dijadikan dalih untuk melampaui batas-batas kodrati wanita,” tuturnya. Senada juga disampaikan Kepala UPTD Pendidikan Bongas H Ipin Aripin SPd. Melalui peringatan Hari Kartini, kata dia, harus mampu memotivasi kreativitas dan aktivitas kaum wanita dalam upaya membina rumah tangga dan hubungan yang harmonis sesama kaum perempuan. (kho)

11

JATIBARANG – Dua sekolah, yakni SMPN 2 dan SMKN Jatibarang dibobol maling, kemarin. Sejumlah uang tunai, komputer dan barang elektronik lainnya ludes digondol. Akibat kejadian itu, kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah. Di SMPN 2 Jatibarang, aksi pencurian baru diketahui Jum’at (20/4) pagi oleh kepala sekolah Bambang Sutarno. Seperti biasanya, setiap pagi Bambang keliling memantau setiap ruangan yang ada di sekolah tersebut. Dia terkejut dan terperangah saat melewati ruang laboratorium komputer, karena sejumlah komputer yang biasanya ada di ruangan itu sudah tidak ada. Dia pun langsung menanyakan kepada guru maupun penjaga sekolah. Seluruh warga sekolah akhirnya dibuat geger, karena ruangan laboratorium komputer tersebut ternyata telah dibobol maling. Selanjutnya kasus ini langsung dilaporkan kepada pihak kepolisian. Polisi yang menerima laporan segera mendatangi lokasi kejadian. Petugas Polsek jatibarang dengan dibantu petugas dari Inafis Polres Indramayu langsung melakukan tindakan olah TKP dan mengumpulkan keterangan maupun sejumlah barang bukti. Aksi kejahatan tersebut diduga dilakukan oleh lebih dari dua pelaku dengan cara membobol genteng dan menjebol plafon. Lalu pelakunya turun ke dalam ruangan dengan menggunakan tangga bambu yang sebelumnya dibawa oleh pelaku. Dari kejadian itu, sekolah mengalami kerugian sekitar Rp116 juta atas sejumlah

INDRAMAYU - Sebanyak 26.333 siswa SMP dan MTs di Kabupaten Indramayu siap mengikuti ujian nasional (UN) yang akan digelar, Senin (23/4). Jumlah tersebut terdiri dari 20.524 siswa SMP dan 5.809 siswa MTs. Kasie Kurikulum Dikmen, Drs Sudalim Gymnastiar MPd menjelaskan, soal UN SMP/ MTs rencananya tiba Sabtu (21/4) pagi di Dinas Pendidikan Kabupaten Indramayu, dan langsung disimpan di gudang penyimpanan dengan penjagaan ketat aparat kepolisian. Kemudian pada Minggu (22/4), soal langsung didistribusikan ke masing-masing sektor. Selanjutnya, soal menginap semalam sebelum didistribusikan ke masing-masing sekolah pada Senin (23/4) pagi. Untuk Kabupaten Indramayu, terdapat lima sektor yang siap menampung soal-soal UN. Yaitu sektor 1 di SMPN 1 Indramayu, sektor 2 di SMPN 1 Karangampel, sektor 3 di SMPN 1 Jatibarang, sektor 4 di SMPN 1 Gabuswetan, dan sektor 5 di SMPN 1 Anjatan. Sudalim juga menjamin kalau soal-soal UN aman, karena selalu dijaga ketat aparat kepolisian. “Untuk UN SMA sudah selesai dengan aman, mudah-mudahan UN SMP juga akan berjalan aman dan lancar,” tuturnya. Sementara untuk UN SMA/ SMK/MA secara umum berlangsung sukses. Sudalim juga mengakui, ada sejumlah siswa yang batal mengikuti UN dengan berbagai alasan. Hanya saja, jumlahnya secara pasti masih direkap. Menurutnya, data jumlah siswa yang batal ikut UN sangat dibutuhkan untuk menentukan berapa jumlah siswa yang akan mengikuti UN susulan. (oet)

FOTO: UTOYO PRIE ACHDI/RADAR INDRAMAYU

BORONG. Dua sekolah di Kecamatan Jatibarang dibobol maling pada saat yang bersamaan.

BARANG-BARANG YANG HILANG SMPN 2 JATIBARANG - Uang kas Rp280 ribu - 3 unit monitor LCD - 2 unit CPU - 1 unit infokus - 1 unit laptop SMKN JATIBARANG - 9 monitor LCD - 3 buah CPU - 1 notebook

barang-barang yang hilang. Di antaranya 3 unit monitor LCD, 2 unit CPU, uang kas Rp280 ribu, 1 unit infokus (proyektor), dan 1 unit laptop. Sementara itu, di sekolah lainnya, yakni SMKN Jatibarang yang juga berada di Desa Jatisawit, juga ikut dibobol maling. Di gedung sekolah kejuruan ini, pelakunya melancarkan aksinya dengan cara mencongkel jendela agar bisa masuk ke dalam ruangan. Adapun hasil curian yang berhasil dibawa kabur pelakunya, yakni 9 monitor

LCD, 3 CPU, serta sebuah notebook. “Pagi tadi saya sedang nyapu, dan tiba-tiba melihat ada jendela yang terbuka. Setelah dilihat ke dalam, ternyata komputernya sudah tidak ada,” kata Ade Junedi (20), office boy SMKN Jatibarang. Dia menambahkan, usai mengetahui itu langsung

Siswa Teken Pakta Integritas PATROL - Menghadapi hajat serius pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tingkat SLTP, sivitas akademika SMP Wira Utama (Wirut) Patrol terus bersiap diri. Selain fokus berlatih soal-soal yang akan diujikan, para siswa juga berusaha dengan doa, melalui istighotsah yang digelar, Jumat (20/4) di aula kampus setempat. Pantauan Radar, istighotsah yang dipimpin oleh Ustad Abu Bakar tersebut tidak hanya diikuti siswa kelas IX, tapi juga melibatkan murid kelas VII dan VIII dan para guru. Dimulai dengan salat duha berjamaah, tausiyah lalu diakhiri doa bersama. Dalam doa, mereka secara khusus bermunajat menengadahkan tangan memohon kesuksesan UN yang akan digelar pada 23

sampai 26 April mendatang. Kepala SMP Wirut Patrol, Suwardi MPd menjelaskan, istighotsah sengaja digelar sebagai penambah motivasi siswa yang akan memulai perjuangannya menghadapi UN. Lebih-lebih, UN tahun ini relatif sulit dan bervariasi. “Setiap perjuangan, ikhtiar, mesti dibarengi doa. Dan kami pun yakin doa pasti dikabulkan Allah SWT,” tuturnya. Karena doa, lanjut Suwardi, secara langsung berhubungan dengan psikologis siswa yang sangat membutuhkan dorongan spiritual dalam menjalani ikhtiar. Lebih jauh, Suwardi menyatakan komitmennya untuk melaksanaan UN secara jujur. Oleh karenanya, seluruh peserta UN sebanyak 138 siswa wajib menandatangani pakta integritas. (kho)


SABTU KLIWON 21 APRIL 2012 / 29 JUMADIL AWAL 1433 H

KABUPATEN CIREBON

PEMEKARAN WTC

Idul Fitri, KPCT Gelar Kongres GEBANG - Pasca pertemuan dengan sejumlah angota DPRD Kabupaten Cirebon yang berasal dari daerah pemilihan (Dapil) VII, Komite Pemekaran Cirebon Timur (KPCT) berencana akan menggelar Kongres WTC. Hal tersebut disampaikan Ketua KPCT Haidar SHI saat dihubungi Radar, kemarin (20/4). Menurutnya, Kongres WTC ini merupakan rapat akbar yang dihadiri oleh seluruh elemen masyarakat yang ada di wilayah Kabupaten Cirebon bagian timur guna menyosialisasikan dan menyepakati bahwa Kabupaten Cirebon bagian timur layak untuk dimekarkan menjadi wilayah yang mandiri. “Ini cita-cita kami sejak dulu dan dewan asal WTC sudah setuju,” tuturnya. Kapan kongres itu bisa digelar? Haidar mengatakan jika tidak ada aral melintang rencananya pasca peringatan Hari Raya Idul Fitri tahun 2012 ini yang jatuh pada akhir bulan Agustus mendatang. Dipilihnya waktu tersebut, pria yang berprofesi sebagai guru ini beranggapan bahwa momen idul fitri setiap orang akan pulang ke kampong halamannya masing-masing. “Pada saat itulah kami akan mengundang seluruh tokoh asal WTC untuk rapat akbar terkait masa depan WTC,” katanya. Ia melanjutkan, kongres ini akan menjadi momentum bersejarah bagi warga WTC guna menentukan masa depannya, apakah akan bertahan kepada Kabupaten Cirebon ataupun memisahkan diri menjadi kabupaten yang mandiri. “Biar masyarakat yang menentukan sikapnya, kami hanya ingin memfasilitasi aspirasi dan keinginan masyarakat saja,” imbuhnya. Di tempat lain, aktivis LSM Pandawa, Tamir tidak terlalu mempersoalkan rencana KPCT untuk menggelar kongres WTC. Malah pihaknya setuju, agar seluruh aspirasi masyarakat bisa terdengar, apakah mereka setuju dengan pemekaran ataukah tidak. “Kita siap untuk beradu argumen tentang penolakan kami,” tegasnya. Lanjut dia, KPCT selama ini sudah pecah dan mempunyai beberapa faksi didalamnya. Perpecahan ini dibuktikan dengan mundurnya salah satu LSM pendiri KPCT yakni Garda Bangsa. “Garda Bangsa sekarang bergabung dengan kita,” ujarnya. (jun)

SUMBER - Warga Desa Babakan, Blok Balongasem, Kelurahan Babakan, Kecamatan Sumber, Watiah sebagai pasien suspect flu burung sudah ditangani dokter medis di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Arjawinangun. Menurut Kasie Pengawasan Penyakit Bidang Pencegahan dan Pemberantasan Penyakit Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Cirebon, Dedi Supriyatnataris SKM MKM, saat ini Watiah sudah dilakukan perawatan intensif.

Pihaknya sudah melakukan upaya dan pengecekan ke masyarakat sekitar yang ada di tempat kejadian. Sampai kemarin (20/4), ujarnya, di Kelurahan Babakan tidak ada suspect flu burung lainnya. Penanganan kesehatan untuk Watiah yang suspect flu burung itu, sudah dilakukan sesuai prosedur. “Semoga ibu Watiah lekas sembuh,” harap Dedi. Sementara itu, RSUD Waled sejauh ini belum menangani

pasien yang terinfeksi virus flu burung. Walaupun ada 11 kecamatan terdekat yang berpotensi besar terjangkit virus H5N1 itu. Koordinator Penangangan Emergency RSUD Waled, dr Erwin Indrakusuma menyatakan, pasien yang masuk ke RSUD Waled melalui Unit Gawat Darurat (UGD) belum menunjukkan adanya indikasi pneumonia viral atau infeksi atau juga peradangan pada organ-organ

Ayam Mati Mendadak Tidak Sporadis

FOTO: DEDI HARYADI/RADAR CIREBON

Mobdin Pejabat Disdik Nyaris Dimaling Aktivis PMII Tahlil di Makam Kuno ASTANAJAPURA – Tahlil dan tahmid dikumandangkan oleh ratusan mahasiswa di sekitar kompleks Makam Kuno Desa Kanci Kulon, Kecamatan Astanajapura, kemarin sore (20/4). Mereka datang untuk melakukan ziarah kubur sebagai bentuk penghormatan kepada para sesepuh Desa Kanci Kulon. Muzayin Harist, Ketua Cabang Persatuan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Cirebon yang memimpin rombongan mahasiswa tersebut mengatakan, kedatangan sejumlah mahasiswa PMII ini untuk memberikan penghormatan kepada para sesepuh dengan mengirimkan doa. “Mendoakan kebaikan bagi mayit dan memohonkan ampunan bagi mereka. Ini merupakan bentuk perbuatan baik bagi orang yang masih hidup kepada orang yang telah mati, karena ziarah kubur hukumnya dianjurkan,” katanya. Selain berdoa, kedatangan mereka pun bertujuan ingin melihat langsung lokasi penemuan makam kuno yang sempat menggegerkan masyarakat di Cirebon ini. Pria yang pernah nyantri di Buntet ini menuturkan, makam ini penuh dengan teka-teki sejarah, karena hingga saat ini belum ada pihak yang bisa mengungkapkan siapa yang dikuburkan dalam makam ini dan berapa umur makam ini. “Ini menarik, kita sebagai generasi muda harus ikut mencari jawaban dari teka-teki ini,” tuturnya. Sementara, Moh Aan Anwarudin, tokoh pemuda Desa Kanci Kulon mengungkapkan kekagumannya kepada para mahasiswa yang mau menyempatkan waktunya untuk berkunjung ke lokasi makam kuno ini. Pihaknya berharap, para mahasiswa ini bisa ikut andil dalam memecahkan teka-teki sejarah tentang keberadaan makam ini, agar tidak ada lagi kesimpangsiuran di masyarakat terkait makam ini. “Mudah-mudahan dengan penalaran ilmu mereka bisa membantu pengungkapan sejarah makam ini,” pungkasnya. (jun)

tubuh yang disebabkan oleh virus. “Yang terjadi saat ini hanya pneumonia bakteri. Awalnya kita sudah curiga, tapi setelah direka medic teranyata bukan, hanya peradangan yang disebabkan oleh bakteri,” tuturnya. Jikalau pun ada, lanjut dia, RSUD Waled tidak diperkenankan merawat pasien yang terjangkit virus flu burung karena instalasi rumah sakit ini belum memadai sesuai standar yang ditetapkan Kementerian Kesehatan RI.

Pasien yang positif flu burung bisa langsung di rujuk ke RSUD Gunungjati Kota Cirebon, karena rumah sakit milik Pemerintah Kota Cirebon sudah memiliki izin dari Kementerian Kesehatan RI untuk menangani pasien flu burung. “Di RSUD Waled baru ada ruang dekontaminasi dan isolasi, kalau perawatan khusus belum ada. Mudah-mudahan ke depan sudah ada ruang perawatan khusus pasien suspect virus,” imbuhnya. (jun)

Belum Masuk Kategori KLB

HAMPIR DICURI. Mobil dinas jenis Suzuki Carry dengan nopol E 557 H milik Disdik nyaris dibawa maling, kemarin (20/4).

FOTO MOHAMAD JUNAEDI/RADAR CIREBON

12

Warga Suspect Flu Burung Dirawat di RSUD Arjawinangun

CARUBAN

TAHLIL. Sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam PMII Cabang Cirebon memadati kompleks Makam kuno di Desa Kanci Kulon, Kecamatan Astanajapura guna menggelar tahlil.

Radar Cirebon Group

SUMBER - Mobil dinas (mobdin) Suzuki Carry dengan nomor polisi E 557 H milik Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Cirebon nyaris dicuri, kemarin pagi(20/4). Para pencuri gagal membawa kabur mobil yang biasa digunakan oleh Kabid PNFI Disdik Kabupaten Cirebon Drs H Hermana karena dipergoki petugas satpam kantor setempat. Keterangan yang berhasil dihimpun Radar menyebutkan, seperti biasa setiap hari ketika di tiba di kantor, Drs H Hermana selalu memarkirkan mobil dinasnya di garasi khusus pejabat Disdik Kabupaten Cirebon dalam keadaan terkunci. Namun, pagi itu, Enju seorang petugas Satpam kantor Disdik Kabupaten Cirebon mencurigai seorang pria tidak dikenal turun dari sebuah mobil Daihatsu Xenia. Enju makin curiga ketika melihat pria tersebut menuju mobil dinas Suzuki Carry berplat nomor merah E 557 H. Dengan penuh curiga, Enju kemudian menghampiri pria tersebut. Karena melihat ada petugas Satpam yang memergoki aksi dan hendak menghampirinya, pelaku langsung lari menuju mobil Xenia dan kabur. Setelah para kawanan pencuri kabur, Enju pun segera melaporkannya ke Drs H Hermana. Setelah diperiksa, ternyata pintu mobil dinas milik Disdik Kabupaten Cirebon tersebut sudah sedikit terbuka dan lubang kunci pintunya pun telah dirusak oleh

pelaku dengan kunci leter T. Peristiwa percobaan pencurian tersebut selanjutnya dilaporkan ke polisi. Petugas dari Polsek Sumber yang menerima laporan langsung melakukan penyelidikan dan pengejaran terhadap pelaku. “Awalnya saya lihat ada lakilaki turun dari mobil Xenia lalu menuju mobil Pak Hermana. Tapi begitu saya datangi, dia malah lari masuk ke mobil Xenia dan

kabur,” papar Enju. Sementara itu, Kapolres Cirebon AKBP Hero Henrianto Bachtiar SIK MSi melalui Kapolsek Sumber AKP L Wira Sutriana K Amd membenarkan telah terjadi percobaan pencurian mobil di kantor Disdik Kabupaten Cirebon. “Kasusnya masih terus kami selidiki dan mengejar pelakunya yang ciri-cirinya sudah diketahui,” jelasnya. (rdh)

SUMBER - Meskipun flu burung sering terjadi di Kabupaten Cirebon, namun hal itu belum dikategorikan sebagai Kejadian Luar Biasa (KLB). Demikian disampaikan Kepala Seksi Pemeliharaan Hewan Bidang Hewan Distanbunakhut Kabupaten Cirebon, Drh Encus kepada Radar, kemarin. Menurutnya, KLB merupakan peristiwa luar biasa yang terjadi dalam jangka waktu yang relatif singkat. Dalam tahun 2012 ini, Distanbunakhut me mang mencatat rapatnya interval waktu dari kejadian kasus flu burung di Kabupaten Cirebon. Namun, hal itu tidak serta merta membuat Distanbunakhut mengeluarkan warning dengan menyebutkan kasus flu burung di beberapa daerah di Kabupaten Cirebon, sebagai KLB. “Kejadian kasus matinya unggas di Kelurahan Babakan Sumber, bukan termasuk Kejadian Luar Biasa,” tegasnya. Suatu peristiwa disebut KLB, ujar Encus, harus memenuhi kriteria yang telah ditentukan pemerintah. Diantaranya, kejadian matinya unggas terjadi secara sporadis atau membabi buta. Selain itu, tingkat kematian unggas saat kejadian juga bisa menjadi satu patokan lainnya agar bisa disebut KLB. Matinya unggas secara mendadak di Babakan dinyatakan positif flu burung. Namun, dari 100 ekor ayam yang ada saat itu,

hanya ada satu yang positif flu burung. “Jumlah kematian dibandingkan jumlah ayam masih be lum memenuhi syarat di sebut KLB,” terangnya. Berdasarkan alat deteksi yang dimilikinya, Encus memastikan unggas yang mati di Kelurahan Babakan Sumber positif flu burung. Penyakit ini, katanya, memang sangat berpotensi menular kepada manusia, karena bersifat zoonosis. Namun, sejauh ini di Kelurahan Babakan dan daerah sekitar lainnya, hanya Watiah saja yang suspect flu burung. “Belum ada dan jangan sampai ada orang yang suspect lain nya,” harapnya. Kadistanbunakhut Dr Ir Ali Effendi MM menam bahkan, dalam skala 1 minggu sekali pihaknya selalu melakukan rechecking ke sejumlah peternakan unggas untuk melakukan tindakan bioscurity dengan menyemprotkan disinfektan ke kandang dan lokasi sekitar peternakan tersebut. “Penyuluh kami selalu rutin melakukan pengontrolan ke desa-desa untuk mendeteksi wabah virus mematikan ini,” ujarnya. Menurut dia, peran serta masyarakat juga diperlukan untuk melakukan pengawasan terhadap penyebaran virus tersebut. Sebab, sering terjadi di lapangan ketika ada unggas peliharaan warga yang tiba-tiba mati mendadak tidak segera dilaporkan ke dinas melalui aparat desa setempat. “Penemuan suspect flu burung di Kecamatan Sumber beberapa hari lalu, karena tidak ada yang melaporkan kepada Distanbunakhut,” pungkas Ali. (ysf/jun)


Radar Cirebon Group

SABTU KLIWON, 21 APRIL 2012 / 29 JUMADIL AWAL 1433 H

JARE PEDAGANG

Musimnya Pashmina Jengkol

Naik Tajam ”ALHAMDULILLAH kerudung pada tahun 2012 ini, pemakaiannya sedang naik tajam. Entah karena ikut-ikutan atau kenapa? Yang jelas saya bersyukur, karena dengan begitu kebutuhan untuk pemakaian kerudung semakin banyak.” H AMIN (50) Pedagang Kerudung

Booming Rok Bersabuk ”IYA rok-rok wanita sekarang ini juga semakin banyak peminatnya. Dan kebanyakan dari mereka suka dengan rokrok yang bergesper, rok ini dipinggangnya terdapat sabuk atau ketimang.”

FOTO: NUR VIA PAHLAWANTA/ RADAR CIREBON

LAGI NGETREN. Kerudung Pashmina Jengkol kini menjadi pilihan muslimah.

Hj ROKAYAH (48) Pedagang Rok Wanita

Bisa Hidupi Keluarga ”JUALAN baju sudah ada lima tahun. Hasilnya sangat lumayan bisa menghidupi keluarga, apalagi jika sudah banyak langgan.” (via) M SUKRON (44) Pedagang Pakaian Wanita

JEMBATAN REMBES

Kemeja Farrel Laris Manis

HALAMAN 13

ARJAWINANGUN – Aneka kerudung dapat dengan mudah dijumpai di Pasar Tegalgubug. Menurut beberapa pedagang kerudung, saat ini sedang musimnya kerudung Pashmina Jengkol. Menurut Hj Saneri, Pashmina adalah kerudung berukuran segi panjang dan memiliki berbagai kreasi untuk dijadikan mode. ”Oh iya kerudung ini memang bisa diapakan saja, tiap bulan juga selalu beda. Sekarang saja sedang musim Pashmina Jengkol,” ucapnya. Ia mengatakan, bisa dinamakan Pashmina jengkol karena kerudung Pashmina tersebut, terdapat bintik menyerupai bentuk jengkol. “Bisa dinamakan jengkol, ya karena kerudung ini bintik-bintik,” paparnya. Dengan bahan cotton, harganya kerudung tersebut dijual hanya Rp17.500 perpotong, sedangkan di pasar atau toko lain bisa mencapai Rp35 ribu hingga Rp40 ribu. (via)

DCKTR Dinilai Mandul Rapat Pembongkaran Los Liar Pasar Tegalgubug Nihil ARJAWINANGUN – Janji Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DKTR) akan melakukan rapat di Setda terkait los liar tak ditepati. Kemarin (20/4), di Setda tidak ada rapat seperti yang dijanjikan Kabid Tata Ruang DCKTR, Ade Suhanda kepada massa Formasi dan AMTB saat unjukrasa pada Kamis (19/4). Terkait hal itu, juru bicara Formasi dan AMTB, Ayub Fahmi me-

nuturkan apa yang disampaikan pejabat DCKTR saat unjukrasa hanya lipstik yang tujuannya untuk menenangkan aksi demonstrasi. “Ini adalah jelas cermin kegagalan profesionalisme birokrasi di DCKTR,” ungkapnya. Ia juga mengatakan, sudah jelas DCKTR menyatakan bahwa 40 los itu tidak berizin dan melanggar site plant tahun 2005. Tapi kenapa tidak mau memusyawarhkan dengan instansi lain untuk melakukan pembongkaran. “Berarti DCKTR gagal dan mandul, apa yg disampaikan ternyata tidak sesuai dengan kenyataan. DCKTR gagal memahami tupok-

sinya di Perbup No 56 tahun 2008,” tegasnya. Atas sikap DCKTR yang lambat dan tidak mau memberi petunjuk melakukan pembongkaran, pihaknya tidak akan surut langkah dalam mengawal masalah ini. “Kami anggap ini adalah lecutan sehingga masyarakat Kabupaten Cirebon mengetahui beginilah mentalmental pejabat,” ungkap Ayub. Lalu, apa langkah selanjutnya? “Formasi dan AMTB akan melakukan aksi lagi ke DCKTR dan Setda dengan massa yang lebih besar lagi. Yang jelas kami tidak akan patah semangat menuntut pembongkaran 40 los liar meski pejabat

ARJAWINAGUN - Kemeja identik dengan pakaian for mal. Namun, saat ini kemeja tidak hanya digunakan sebagai pakaian formal. Kemeja bisa dikenakan saat di mana pun dan kapan pun. ”Iya betul kemeja sudah bukan hal yang asing lagi disebut pakaian formal. Lihat saja sekarang, banyak anak muda yang memadukan kemeja dengan celana jeans,” kata salah seorang pedagang pakaian pria, Durahman. Ia mengatakan, kemeja banyak digandrungi anak muda karena selain kelihatan lebih rapih juga akan tampak gagah dan cakap. Sekarang, lanjut dia tidak hanya anak muda saja yang suka memakai kemeja. Anak-anak pun menyukai kemeja. “Buktinya sekarang sudah banyak mode kemeja anak-anak di pasaran dan di toko-toko,” jelas dia. Durahman mengakui saat ini anak kemeja farrel boy diminati anak-anak dengan harga Rp35 ribu per potong. “Dinamakan farrel, mungkin saat itu pernah tenar nama Farrel pemeran sinetron Cinta Fitri yang dimainkan aktor Teuku Wisnu. Alhamdulillah bulan ini sedang laris manis,” tambahnya. (via)

CKTR buta dan tuli,” paparnya diamini rekan-rekannya. Sementara itu, Kabid Tata Ruang DCKTR, Ade Suhanda belum bisa dikonfirmasi Radar. saat dihubungi via ponselnya, tidak ada jawaban dari yang bersangkutan. Terpisah, Kepala DCKTR Ir Aan Setiawan mengatakan karena banyak kegiatan jadi rapat diundur. “Mungkin bisanya minggu depan. Karena kita ada kesepakatan mau duduk bersama antara pengembang dan desa untuk bisa memecahkan masalah. karena itu adalah pasar desa, maka dari pihak desa dan pengembang juga harus punya

satu kesatuan,” paparnya. Ia mengungkapkan, jika dari kedua belah pihak belum juga ada respons atau satu suara untuk bisa menyatukannya, maka pihaknya akan memberikan surat teguran pertama. Seperti diberitakan sebelumnya, saat Formasi dan AMTB menggelar unjukrasa di DCKTR, Kamis (19/4), Ade Suhanda selaku Kabid Tata Ruang di DCKTR mengungkapkan pihaknya akan melakukan rapat di Setda guna membahas permasalahan los liar di Pasar Tegalgubug. “Insya Allah besok (Jumat) kita akan melakukan rapat,” janjinya. (via)

Grage Residence Hunian Harmoni Bernuansa Asri di Tengah Kota Cirebon

Head Office/Lokasi: Grage Residence Kav 11 Jalan Tuparev Cirebon Phone (0231) 2577188 CONTACT PERSON: Furqon 085281780515 Nevo 081324275973

Rumah sederhana Bergaya Real Estate

Tipe 36,45 dan 60 P e r s e m b a h a n :

ARTHAMULYA

R

E

G

UANG M

UKA SU

E

N

C

Y

Jl Pangeran Cakrabuana, Talun, Cirebon

H A N PER RINGAN Mulai Tipe 36 s/d 60 Y 500 R A DAPA IBU* T RU Head Office:

Grage Residence Kav 11 Jalan Tuparev Cirebon Phone (0231) 2577188

P e r s e m b a h a n :

MAH

* Syarat dan Ketentuan Berlaku

KONTAK PERSON: Teti 08122389277

Elis 082262571664 - Hanni 082130089350


IKLAN CILIK

SABTU KLIWON 21 APRIL 2012 / 29 JUMADIL AWAL 1433 H

AC

BIRO JASA

EVAKUASI TEKHNIK Panggilan perbaikan / pemasangan/persewaan/ jual beli/ bongkar pasang/ service cuci AC,kulkas,mesin cuci, TV, DVD, dll.Bergaransi. JL.Evakuasi No.68 Crb.Tlp.0231- 3309628 / Cr 27-27/4 081931242445

Radar Cirebon Group

DIGITAL PRINTING

KERJASAMA

PELUANG USAHA

CETAK ID Card / Member Card dan Kartu Nama. ID Card harga mulai dr 5rb. Kartu Nama harga mulai dr 30rb. Sudah Termasuk Design. Full Colour. Informasi Cr 14-14/5 Hub. 088 808 284 976

KERJASAMA ternak burung kenari, kacer, love bird, branjangan, jalaksuren, murai, siap tempat & perawatan, berminat Hub. Hikari Bird Farm Kertajati Mjlk 0852 247 ars, 18-25/4 333 22

ES-BATU Charger,ganti es-Batu:1)Ra kit Frizer tnp Listrik sgl ukrn. 2)Frizer hidup,saat PLN mati. 3)Frizer bs bikin Frizer.SMS: 081-39-400-4000 syh.12-12/5

DEPOSITO

KOMPUTER

PENGHASILAN Extra 3-10 jt/bln sbg konsultan nutrisi, P/W minimal 18 th. Hub/ SMS: PE, nama, umur, P/W, pendidikan, pekerjaan, wil, tempat tinggal ke 081911411996 Cr.16-22/4

BUTUH DANA

AHLI BANGUNAN MORINDO G DESIGN Bgn rmh dll dijamin berkualitas baik. renovasi lama mnjd cantik, kokoh & bergaya minimalis. design disesuaikan budget anda. tt ltk dirancng dg hongsui & terima Design,RAB/IMB, pnglmn 17 th, konsltsi grtis T.0231-203265, 0818238088

MAU usaha sampingan makanan ringan/ camilan? modal kecil. Minat Hub. 083824338886 (SMS)

KABAR GEMBIRA UNTUK WIRAUSAHA UKM KREDIT & TAKE OVER 1. Cirebon Kuningan Indramayu Rajagaluh dg jmnn akte, srtfkt/AJB 20jt-500jt 2. Syrt copy KTP suami/istri, KK, surat kwn, PBB, jmnan proses 2-7 hr 3. Bsr pencairan 70% dr nilai rmh / 50% dr tnh kosong 4. BPKB mobil ‘82/motor Honda 96 keatas/angkot 5. Crb: Jl. Arya Kiban no.381 - dpn SMA Kristen Cipto Kop UKM/Kng: Jl. RE Martadinata dpn Kodim Ciporang (UKM Cel) Hub. 0231-9297249-9125971 / 081395628172 / 085316391127

DANA Tunai jaminan BPKB th 05 keatas. plafon tinggi-Uang dianter-proses di rumah. Hub. 085324406995

MESIN ES-Krim pabrik,di-rmh Anda/bhn Baku No 1.Omzet ribuan Cup /hr-diskolah2,dg Frizer tnp Listrik/+Laba beruntun lain. SMS:0852-80.000-333 syh.12-12/5

LEMBAGA PENDIDIKAN P E N G O B ATA N DG DIISI ENERGY ALAM GHAIB: ”SUPERNATURAL” * Hidup jadi Mapan,Berani & Percaya Diri, * Bisa+Mampu Bela Diri Tanpa Belajar Silat, * Tak akan takut dg Jin,Malah Bisa Mengusirnya, * Bisa Kebal dari perbuatan santet/guna2, * Bisa menyembuhkan penyakit Non medis Info. Bp.Syam: 085.6226.2723. Mahar:Rp.750Rb Cr27-27/4

D O K U M E N TA S I

PT INDRA SATRIA UTAMA “SATRIA TRUSS” Melayani Pemasangan Rangka Atap & penjualan material Baja Ringan,SNI, Garansi,Uji Lab.Hrg mulai Rp.105.000/ m2.Hub.081312908684/081385009203 Licensi By Aplus Cahaya Pacifik Cr 27-27/4

LISTRIK

SRI JAYA FURNITURE Mengerjakan Kitchen Set, Pantry, BedSet, TV Cabinet, Backdrop, dll. Finishing : HPL, Melamic, Cr 16-16/5 Duco. Hub. 085.224.2000.81

TM ELECTRIC - MITRA RESMI PLN Terima pasang baru listrik, Naik/turun daya, atasi gangguan, konsultasi/design dan perawatan listrik rumah/kantor/ gedung/pabrik, perluasan jaringan, tambah tiang, jaminn instalasi, jual paket kantong listrik. Didukung peralatan canggih dan pekerja professional, kompeten dan bersertifikasi. Call/SMS 24 jam-Kami datang ke tempat anda

ELEKTRONIK

MENYEDIAKAN Obat Khusus Pria Dewasa, Pelangsing, Peninggi Badan, Pemutih Badan/Kulit, dll Hubungi:

087728718351 (SMS/Telp) www.ochieobatkosmetik.com

SOUVENIR

0231-226622 / 085224622933

TIGA DARA Souvenir,sedia aneka gntngn kunci, cermin, bingkai, tempat: lilin, pencil, tisu, etnik batok kelapa, bros, kipas, towel, tempelan kulkas dll. Hub. 0813 9595 0755 (siap antar) Cr.2-2/5

MOBIL DISEWAKAN JT RENTAL Menyewakan mobil terbaru: Grand Livina, Innova, Jazz, Sirion, Terrios, Avanza, Xenia, Mobil pengantin, paham DKI, Oceh. Hub: Jl Sitameng 4 No. 99 Pecilon Crb T. 0231-3311260 / 087829662336

DANA TALANG MURAH! Jaminan BPKB mobil, mobil kreditan, laptop, notebook, Hp, dll.

SPIRITUAL

Hub. 0821.2674.5675 FOTOCOPY

TOUR & TRAVEL “SIGMA ENERGY” BIO G OIL: minyak khusus ruwat illahiah utk membuka aura kecantikan/ketampanan, disayang atasan, jdh, penglaris, dll. 177rb. BIO G KAPSUL: herbal plus spiritual utk memudahkan hajat khusus, karir, naik jabatan, dll.177rb. ATM EKSPLORASI KEKAYAAN: sarana aktifkan energi kekayaan dlm diri, jd magnet uang, penglaris, usaha maju, dll.477rb (tnp khodam/ bantuan jin apapun, aman & mendamaikan hati) semua produk kami ber GARANSI

Hub. RYO . 082121114189/SMS tdk dibls

PA G A R AIR MINUM

GRIYA BEKAM RAIHANA Melayani Terapi: - Bekam Sunnah Nabi SAW, melalui Pemeriksaan IRIDOLOGI (Sistem Komputerisasi) - Pijat Chiropraktik (Pembetulan Letak Tulang Belakang) Melayani pijat: Aurapunktur, Jaripunktur, Pijat Bayi Insya Allah dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit: Darah Tinggi, Kolesterol, Asam Urat, Ginjal, Liver, dll. Jl. Cipto Mangunkusumo No.165 (Apt.Farma) Cirebon

KOST

Telp. 204081 / 083877181817

TERIMA KOST KARYAWAN : AC,TV,KM dlm,Water Heater,Dispenser,Cuci Setrika,Dapur,Parkir Mobil Luas,Penjaga.Jl.Walet 17 Blkng PLN Tuparev 08156408081

ALAT KESEHATAN

TERIMA kost u/ kary/ti, bangunan baru, kamar mandi dalam, AC, parkir luas, dekat pusat pendidikan, grage mall, GTC dan pasar. Hub. 081395510805 / 085320797008

SELULER

PELATIHAN

KOST PGS Jl.Perjuangan Perum Jembar Agung Blok C ujung.Krywn/ Mhsw,kmr 4x3m,mebelair lngkp, kmr tamu/klrg,dapur, parkir/garasi luas. laundry, air minum RO Gratis (setara AQUA), kantin, pembantu, security 24 jam, Hrg mulai 500rb/kmr (bs 2 org) Hub.Yadi 08817723280 Cr 4-3/5

KOST ERVINA

AGEN

Kamar besar-sedang-kecil, mndi dlm/luar, dpur, Rt bsr, ada taman asri/teduh, pgr 24jam, pusat kota, dkt grage mall, kmr full p.bot, aman-nyaman-tenang. bisa harian 081216217220 Ampera V-pojok Gunungsari

DISTRIBUTOR Bekatul Beras Merah u/ kesehatan & penyembuhan. Laku keras cari Agen Wil.Cirebon.Modal Kecil Profit Memuaskan.Hub.0853 1029 2425 Cr.18-25/4

ALAT MUSIK

PA K E T

HIRA EXPRESS

KURSUS BIMBINGAN Belajar Membaca Alquran utk dewasa & manula..Insya Allah dlm 10 jam anda sdh bs baca alquran dg baik & bnar..Sgra hub 08815119499 ~.Ansori

ALAT PENGUSIR TIKUS ULTRA SONIC sangat ampuh mengusir tikus, nyamuk & kecoa. praktis dan mudah dipindah2, tanpa instalasi yang sulit. hny 5W. jangkauan 100m2. hrg 85rb/unit. Hub. 083824338886 (SMS)

Ngapain repot kalau mau kirim barang? Ngapain takut barangnya tidak aman? Ngapain mesti bayar mahal? Percayakan pada kami Kami melayani Pengiriman Barang se JawaBali & antarpulau Melayani carteran Fuso Engkel/ Tronton full box.

Hub. Jl. Pekalangan 100 Crb Telp. (0231) 206424

JAMU MAJAKANI Perapat 3in1 = melancarkan menstruasi,mnymbhkn kputhn, mnghlngkn bau tdk sdp pd organ vital wanita, mnngktkn gairah pasutri, mngncngkn otot terutama bagi ibu stlh mlhrkn. POM TR : 033 429 701. beli di toko jamu trdkt. Hub/ Cr 15-15/9 sms ke 081314103848

ATA P

JASA

CUCI

BINTANG SINETRON PEMILIHAN MODEL BINTANG SINETRON 2012 P/W 3-35 th foto slrh bdn uk 3R 1 lbr+biodata lgkp kirim ke PO BOX 2000 JKT 13000 atau email youngs_management@yahoo.com. plg lambat 17 mei 2012 Telp. 021-8430 5550 / 021-8430 5551 jkt, 13-23/4

KARTU KREDIT BUTUH kartu kredit mandiri? Syarat mudah! proses cepat. Hub. Michael 08568823345/ 08128084745 yaya.20-27/4

P U S I N G B AYA R K A R T U K R E D I T...? ? ? Tarik tunai dan melunasi kartu kredit Full Payment hanya dengan 3%. Hub. Tk Putra Rejeki Jl. Pulasaren 40 Crb HP. 085724865888 / 0811254112 email: iklanradarcrb@gmail.com


IKLAN CILIK

SABTU KLIWON 21 APRIL 2012 / 29 JUMADIL AWAL 1433 H

Radar Cirebon Group

BURSA OTOMOTIF - BURSA OTOMOTIF - BURSA OTOMOTIF - BURSA OTOMOTIF - BURSA OTOMOTIF - BURSA OTOMOTIF - BURSA OTOMOTIF

RUMAH DIJUAL

BMW BIMA MOTOR BMW 318 97 slvr (B); cielo 94 slvr (B); Feroza G2 98 (E); Vitara 93 (B); aerio 03 gold (B); atoz gls 02 (D); esteem 91 (E); espass 01 (E); lancer dan gan SOHC 92 abu (B); escudo 1.6 03 slvr (E) 1tgn dr br ex doktr; atoz gls 02 silver (B/E). Hub. 085224430288 hadiri bursa mbl tiap hr minggu di st.bima crb (06.00-slesai)

PROPERTI

Dijual Rumah dan Tempat Kost Luas Tanah SHM 1.040m2 Jl.Tuparev – Wirasari IX dkt GTC No.23 Cirebon Hub. 081 7016 7036 / (0231) 736056

MAZDA Cronos 98 hitam met, brg bgs, mls, ori, sgt trwt, siap pakai, pjk pjg, H.48jt bisa over DP 11jt angs.1,4x35bl. aad, 22-27/4 Hub. 085280880009

DIJUAL RUMAH BESAR (Tanpa perantara) cocok untuk toko dan siap huni. SHM LT/LB: 193/108. Jl. Pangeran Drajat dekat lampu merah.

DAIHATSU Taft 4x4 88 (E) htm 58jt; taft 4x4 82 antik (H) biru 48jt; katana 88 (E) biru 34jt; katana 92 (E) htm 38jt semua bisa nego. Hub. 08122407935

Hub. (0231) 3344999 / 0813 955 44 999

AUTO 2ND SUNYARAGI Jl. Kinurakim No.18 Karang Malang Sunyaragi Cirebon Tlp. 081 395 858585 / 081 2210 4581 -

Kijang Innova G 05 (E) hijau muda metalik Avanza 09 (E) hitam Rush 08 (E) hitam km rendah no cantik Rush 07 (E) hitam APV Arena 08 GX merah maroon (E) APV SGX 08 (E) merah maroon Hyundai Atoz 01 (B) silver All New Jazz 10 tipe S (E) hitam no cantik Jazz 07 (E) merah

JUAL RUMAH Jl. Perjuangan Kayuwalang (SHM) LT.273m LB.51m, 2KT, RK, RT, sanyo, keramik, cck utk inves/kost2an, aman, bebas banjir, 160jt nett (sabtu-minggu), siap cepat dapat.

Hub. 085224890777

PATRIOT MOTOR Ruko Grand Duta Kemantren Sumber T. 0231-321766 / 08122213519

KBC KABIN Terima service, tukar tambah, & jual kabin colt diesel (lama, tepak, turbo) ready stok, barang berkualitas. Hub. 02319100080 / 085864320699

Jual Toyota Harrier L Premium (komplit) th 2005, silver, kond. baik sekali utk pemakai. hrg 400jt nego.

MITS.Lancer 1992 (EKota) abu2 met pjk 1 th pjg, ac dingin vr rt ps pw mulus trwt siap pakai H.38,5jt atau DP12,5jt ang.1,5x23bln. Hub. 081222067188

Hub. 0812 924 1939

JUAL Mitsubishi Lancer th 86 (D) hitam/ abu2 met, AC dingin, PW, VR, STNK panjang, kondisi bagus,ori, siap pakai, mulus. Hub. 082126939955/ 0231 9193033 cr.21-28/4 MITSUBISHI lancer GLXi Evo 3 th 1993 abu2 met mls trwt sound system vr ban baru E kota siap pakai H.48jt atau DP 15jt angs.1,8jt x 23 bln. Hub. 081220726268

BUTUH MOBIL TOYOTA AVANZA 08 aqua blue 130jt; jazz 06 slvrstne (B) pjk baru 130jt;getz 03 (Ekota) biru muda met, jok kulit, cd pwr, 87,5jt; LGX 00 biru 115jt, smua mulus, nego & cash/bs kredit. HP. 081312008028 DIJUAL cepat kijang th 89 biru malam, AC, tipe, Velg racing, hrg 42.500.000 nego. Telp. 081324674414 DIJUAL toyota vios tipe G th’ 03 Mulus KM 65 Ribu.Hub.081395694838

NISSAN NISSAN march XS bln3-’11 matic abu2tua Ekota km9rb.138jt; Hyunda i-20 bln10-’09 (E) matik km29rb 135jt; mercy new eyes E-320 bln4-’97 matik Ekota km71rb 175jt. Hub. Pasuketan 85. HP. 081564660000 JUAL Nissan Terrano Kingsroad MT 2000/ 2001 ban gendong hitam silver, full orisinil, tangan I, jok kulit asli, ban 31 baru, DVD, TV, lampu sirene. Hub. 08122223499, 085295199919 DIJUAL Livina XR’08 Merah H.Freed PSD II Silver. Hub.0811-241971 Cr.12-12/5

Bisa Tukar Tambah Sedia Warna Putih Untuk Semua Type Terbatas

DIJUAL kjg grand extra SGX 96 biru tua (E) STNK pjg, kond.istmewa, fas: AC doble blower, PW, PS, CL, VR. Hub. 081324932848 (Telp/no SMS) JUAL Kijang MB 88 astra short (E) merah 35,5jt; Carry MB 94 (D) abu2 met 32jt; Carry MB 92 merah (E) 26,5jt; Civic wonder 86 (E) hijau 27jt; Zebra MB 94 (E) abu2met 23jt. Hub.Jl.Pecilon sblh Akfar Muhammadiyah T.082119295188

Hub. 081909993116 LAIN-LAIN 1. Jaguar S type 3.0 (B) 06/07 biru 2. nissan march nismo 11 putih mulus 3. CRV 2.0 AT ‘09 des abu2 (E) 4. CRV 2.0 AT 11 abu2 (E) mlus 5. BMW 318i E36 mrh manual (D). Hub. 08382341001 (maaf no SMS)

GOLDIE MOTOR Jl. Gn. Lawu I No.133 Perum-Crb. T. 08122359523/ 0231-9151825 - Innova G05 hitam AT (B) - Mits L300 PU 10 hitam (E) - Mits CD 120 PS 97 (E) doble, 100 PS 02 (E) doble - Panther bak 08 (E) biru - Kjg krista diesel 01 (E) - Espass MB 95 1.3 biru met - Mits SS120 PU 08 (E) biru - Mits engkel bak 100PS 97 (E)

JUAL Avanza ’10. hitam metalik, Manual, Mesin 1298/1300cc, km 50rb lebih,Central Lock, Karpet, Cover Lampu. hrg Rp.135jt (Nego). Lok. Jabar-Cirebon Kota. Hub.0821 1777 2818/0231-3613007 Cr.19-26/4 DIJUAL Altis 04 G (D) htm 145jt kond.mulus, sgt terawat. hub.Jl.Pemuda no.47 Crb 081320674706/081320480002

JUAL Kijang Grand Rover th 91 (E) abuabu, AC Double, PS, PW, CL, alarm, VR, DVD, TV, kondisi bagus, an. sendiri, 47 Jt. Hub. 08122002801 cr.21-28/4

JUAL cepat Honda Freed 2011 putih (E kota) kondisi terawat tangan pertama dari baru. 08122352320/08179077005 cr.18-25/4

DIJUAL Avanza G VVTi th ’09 Hitam (E); Innova G th 06 Silver (E) ist TP Hub. 081 223 215 27 Cr 20-23/4

Hub. 0816645876

DIJUAL Hyundai Accent Verna GLS 01 akhir hitam (EKab) pjk smp Des, kondisi bgs, trwt dipakai wnt. Dicari Hyundai Avega hitam/silvr/grey, (E) 08-09 khusus pemakai, serius Hub. 08159803296 / 0818238645

SUZUKI Adipuro 00 mrh (E) rac tape int orsnl 42,5jt nego; kjg 90 SE abu2 (E) ac tape rac msn bdi cat bgs 42jt; corolla DX 83 (E) ac tape rac cat bdi msn bgs. 082127086444

Toyota Dyna Rino 115 ps thn : 1989 Harga : 45jt ( Nego) Hub : 085 864 023 571

DIJUAL Suzuki Forsa 89 GLX (Kng),Abu2 Ors,PW,VR 15,CL Alarm,Audio,31jt & Mazda MR 91 (Crb),Htm,19jt ors,085295787575 Kuningan mus, 21/4 OVER kredit Suzuki futura GRV 04 biru met (B) AC DB VR ban baru barang bagus ors mulus DP 14jt angs.2jt sdh byr 3x dr 3th. Hub. 085880511168 DIJUAL cpt suzuki KATANA GX,thn 95,hijau metalik,PS,CL,AC,cd audio,racing,body ngaleng,plat B,pjk bln 11,siap pakai,hrg nego, hub: 087826287888

-

SEJATI JAYA MOTOR Jl. Raya Sindang Agung-Kuningan Jl. Raya Sindangagung Kec.Sindangagung-Kuningan HP. 081222122999 - Kjg LGX 01 mika blue - Jazz VTec 06 htm met (E) - Kjg grand 94 abu2 (E) - Panther 96 biru - Aerio 03 silver (E) - Sidekick 97 slvr - Terios TX 07 hitam (E) - Avanza G04 slvr met - Starlet SE 1.3 93 (E) htm - Rush G08 hitam met - APV Arena GX 08 burgundy (E)

- Innova V 04 cklt met - Kapsul LGX 00 slvr met (E) - Innova G 05 slvr (E) - Kjg krista 01 slvr (E) - APV L 07 hitam - Innova E05 hitam met - Kijang astra 91 abu2 - Avanza G05 htm met - Avanza G04 merah met (D)

Hub. 081221230290 MOTOR JUAL cpt szk shogun 04 (Ekota) ungu, orsinil, hrg nego. Hub. 082128245675 JUAL Honda Supra Fit ’05.Hitam,E Kab, STNK a/n.Sendiri(baru prpnjg),rem dpn Disc. Yamaha Mio Cw ’12,Merah,E Kota,STNK a/n.Sendiri (bru trbt),bru pke 1Bln,Ex.Wanita. Minat? Hub:0852 9565 5211 Bobby (No SMS) Cr.16-23/4 DIJUAL Honda Tiger standar th 2008 (Ekota) tangan pertama full orisinil, jarang pakai, kondisi mulus 90% hitam harga nego. Hub. 081222074009 / 081947030002

DIJUAL RUMAH SHM, lok.dlm kota, Jl.Dr.Sutomo Gg.Jeruk No.220 Crb, LT.398m2 LB.132m2, Fas.lkp, PAM, tlp, PLN, AC 3 unit, 3KT, 2KM, hrg 700jt nego TP. Peminat serius hub.

081313429070 DIJUAL/DIKONTRAKAN RUMAH Di Jl.Gn Tampomas DXVII No.1 (dkt SD Rinjani) rumah ke-2 dari Jl.Raya Gn Bromo. Fasilitas: 3KT (ber-AC/water heater), LT. + 300m2, 1KT pembantu, 3KM, R.keluarga, RTamu, RMakan, teras depan, garasi untuk 3 mobil, halam depan rumah luas + 10m, 2200W, PAM, sumur bor, gas alam, telepon

Hub. 08122203768, 087829547008

MANFAAT MOTOR

TIARA MOBIL Jalan Karanggetas No 27 Cirebon Telp/HP : 0231-3330041 / 0811241016 HONDA NEW CITY IDSI M/T 04 HONDA ALL NEW CIVIC M/T 06 HONDA ALL NEW CIVIC M/T 08 HONDA JAZZ RS M/T 10 HYUNDAI i20 M/T 09 TOYOTA KIJANG INNOVA G M/T ‘05 TOYOTA ALTIS FACELIFT VVTI G M/T 05 TOYOTA ALL NEW CAMRY 2.4 A/T 07 TOYOTA FORTUNER DIESEL 2.5 G08 DAIHATSU TERIOS TX M/T 09 MERCY NEW EYES E230 M/T 97 MERCY C 200 A/T 02 JAGUAR S 3.0 V6 A/T 01 HYUNDAI TRAJET 2.0 GLS A/T 01

HARGA DIJAMIN MURAH

NEW MEGA PRO CW'11.SUPRA X.125. DOBEL DISK'10/ Ruji'.07.REVO ABSOLUDE.'09 BEAT'09.CW. MEGA PRO '.05. YAMAHA.VIXEN '10.SCORPIO '05.YUP.Z.NEW '11./'10.CW .yup.mx. Cw.at '07.mio.cw '11. Vega new '06. Vega lama '05.RX King '09. suzuki. Tunder '08.cw spin'.09.cw. satria FU 07, 10. thunder 07. Minerva '10. tiger cw 09, 02. spin cw 08 nr. bajaj pulsar 135cc 10.

Hub.081312328333/ 087829176299 (No SMS)

DIJUAL RUMAH Lokasi: Jl. Walet No.19 Widarasari 3 Tuparev Crb. LT.+427m2, 4KT, 2KM, 1 Kmr pembantu, paviliun, AC, 2200W, garasi luas (5 mobil). harga 900 juta. Tanpa Perantara.

Hubungi: 081564652321 DIJUAL Rumah Tinggal Nyaman LT/LB.345/ 150 m2, PAM+Tlp. Gn.Galunggung Indah No.10 Perumnas Rumah Kost LT/LB.420/200 m2.JL.Ciperna Samping AMC Strategis-Prospektif

Mobil Siap Pakai

DIJUAL Suzuki Escudo JLX th 97, ungu metalik, (E Kota), ori, AC, RT, PW, PS, istw. Hub. 085353555508 cr.16-23/4 DIJUAL APV ARENA GX’10 (D) Burgundi, 128 jt kond.mulus, sgt trwt hub. Jl. Pemuda no.47 Crb 081320674706/ 081320480002

JUAL KIA Sedona LS th 03 hitam (B), km 48, jarang pakai, istmewa, manual. Hub. 087829750720

Hub.081312046260/ 087723649918

DIJUAL DRUM TRUCK

-

Pinggir jalan strategis cocok u/ usaha/ kantor, SHM, lok. Majalengka Kota. TP. Harga 175jt.

Kijang Innova new th 2008 akhir (D) silver met mulus type G bs cash / over credit 16x5jtan

JUAL cpt suzuki Katana GX 93 biru met PS CL AC Tape body ngaleng, interior orsnl, siap pakai, hrg nego. Hub. 085220041510

-

DIJUAL CEPAT RUMAH

DIJUAL Innova G08 silver met, kond.kyk baru km rendah. Hub. Jl. Aria Kemuning 1 no.57 dpn csb mall. Tel.0231-3655666

JUAL Esteem 1.3 th 96 ungu met, AC, CD, MP3, kondisi bagus, original, hrg 47jt nego. Hub. 085224229003

-

Hub. 0853 2127 6969 / 085221129741

DIJUAL BU Honda Jazz M/T tahun 2004 warna merah (EKab) All New Avanza M/T Tipe G warna hitam 2012 Full Asesoris (EKab) Avanza M/T Tipe G warna silver 2011 (EKab)

-

5 Kamar Tidur, 3 Kamar Mandi, telp, PAM, PLN, 2 garasi, harga 650jt nego Jl. Pecilon Indah

Siap huni, lokasi dan investasi terbaik di tengah kota. Aryakiban (Jl.Cipto) SHM LT.100/50m 2KT, 1KM, dapur, carport, taman dpn belakang.

DIJUAL Khusus Pemakai Avanza G Silver Tahun 2011,KM 5ribu,a/n. Sendiri, kondisi Seperti Baru.Hub.0813 2433 5027 Cr.21-28/4

DIJUAL Opel Blazer Montera ’00. Warna Hitam Solid,Plat E,Siap Pakai,Harga 58,5Jt(Nego).Hub: 081 218 556 843 Atau Cr.12-19/4 085 880 813 814

-

JUAL RUMAH 2 LANTAI

DIJUAL RUMAH BARU

DIJUAL Toyota Corrola Great th ’94 (D) AC, RT, VR, warna silver. Hub.0811241273 Cr 21/4

DIJUAL cepat CRV 2.0 th 02 silver, bodi muls, harga nego. Hub 08122200443/ 9111522

-

-

11 New Atoz 1.1 GLS 05 (E) biru muda Grand Livina SV 1.5 ‘10 (E) slvr Karimun Estilo 08/09 bln 01 (E) biru ex dktr New Corolla SEG 98 hijau met Grand livina XV 1.5 08 (E) slvr New aerio 05 (E) merah Avanza G VVTi 09 (E) htm km 43rb Feroza 94 ban besar (B) htm

Hub. 085797005203, 081903339119, 08128098940

ALL New Altis J th ’08 MT (E), hitam, mulus, seperti baru, KM 38000, ex Direksi Bank.Hrg 198 Jt, bisa kredit. Hub. 081.86.222.77 Cr 21-28/4

JL. cpt BU Honda Grand Cvc 90MT (50jt); Atoz 01 (61jt), pjk pjg (B), full ori, hrg nego. Hub. 087 728 777 386 Elga 18-25/4

-

APV Luxury 11 bln 6 putih Terios TX Adventur 08 (E) htm Terios TX 08 (E) silver Innova G 08 (E) htm Vios G 05 (E) silver All New Jazz S AT 09 (E) putih mutiara Swift ST2 10 (E) slvr km21rb New Jazz Vtec ABS AT 08 (E) htm Innova G AT 07 (E) htm Swift GL AT 07 (E) slvr New Aerio 05 (B) biru pjk full New Atoz 1.1 GLS 05 (E) mrh Aveo 03 (E) biru ada tv Avanza G 04 (E) silver Terios TX 08 (E) slvr ada tv New Vios G 07 (E) htm Getz 06 (B) biru muda pjk bln

MENYEWAKAN MOBIL PENGANTIN MERCY

JUAL Inova Type V Th 2005 (D) Merah, Istimewa. Hub. 082127145900 Cr 20-23/4

DIJUAL Honda New CRV th 2007 silver, tgn 1 (E), kondisi istimewa. Hub. 0815.803.1825 (telp/no SMS)

-

081395905600 -

Innova G10 (E) htm Innova G08 (E) new mdl htm Panther grand touring 08 Freed 09 polish metal (E) Avanza G07 (E) Jazz Vtec 06 biru (E) Stream 1.7 MT 02 silver (E) Kjg Krista diesel 00 biru (E) Kjg SGX 97 abu2 met Baleno 97 hijau (D)

DIJUAL

3 MANUNGGAL PUTRA Jl. Tuparev 61 Cirebon Telp. 0231-225031 -

Jazz RS 09 (D) Grand Livina 1.5 XV (E) Aveo 1.5 ‘09 (E) Innova G 05 (E) Freed 09 putih (E) Panther PU 09 (E) Jazz S 09 (E) Panther PU 08 (E)

DIJUAL BUTUH UANG RUMAH SIAP HUNI Tipe 30/72 m2, over kredit, angs.691rb/bl, tenor 12th lagi, Lok.Griya Lobunta Lestari Tahap 2. Info lebih lanjut H u b . R u m a h M u r a h P r o p e r t y, Pertokoan Lobunta B l o k J - 1 N o . 2 Perumnas Crb/ SARI 081324762016

Toyota corolla DX th’ 80 (E Kota). merah. Harga nego.

08122202672

Jual Over kredit Rumah di Ciperna Estate, LT.114 LB.30, harga 55jt. B.05 No.13 (Hook), sisa angsuran 519rb x 9 th (Feb 2021). TP.

Hub. Henry 0231-9261888

DIJUAL CEPAT RUMAH Lok. Griya Caraka LT.120m2 (hook) LB.60m2, 2KT, 2KM (1KM dlm), carport (1 mbl 2mtr), taman (dpn & blkg), telp, 1300W, dapur, RM, RK dan tangki air.

Hub. 081.218.823.937 / 0817.197.127 email: iklanradarcrb@gmail.com


IKLAN CILIK

SABTU KLIWON 21 APRIL 2012 / 29 JUMADIL AWAL 1433 H

PROPERTI - PROPERTI -PROPERTI - PROPERTI - PROPERTI - PROPERTI RUMAH DIJUAL DIJUAL Rmh Lt.±100m2, Lb.±95m2, siap pakai, 3KT, 1KP, 1KM, List 1300, PAM, SHM, Jl Sakura No.19 Kalijaga Permai Rw.11 belakang SDN Kalijaga. Hub: 08156429231 JUAL Rumah + kosan LT.535m2 LB.400m2, kos: 9KT+km, rmh utama: 2KT+km, RK, RT, grasi 2, 2200W. Lok. Jl. Cipto MK Gg Indah no.111 Kota Crb Hub. 081313123808 DIJUAL Rmh 2Lt, hook, kntrksi atap besi, Lt. 135m2, minimalis modern, BTN Sumber Asri Jl Dahlia. 3KT, 3KM, RT Ls, torn air 1200L, List 1300W, PAM & Smr, 3AC, tpt tdr silent, lmri ukiran Jpr asli, kitchenset Jpr asli. Minat Hub: 081222068045, 085321962521 DIJUAL RUMAH: LT 72 m, LB 120 m, 900W, PDAM, TELP, SHM, Kusen Jati bertralis, Lokasi Perum Bumi Damai (Sblm jmbtn layang Sumber/sblh The Gardens) Hub. 0816645714 / 081320985666 DIJUAL cepat tanpa perantaraRmh Lt/Lb 96/27m2, Griya Caraka Kedawung Jln Evorbia Blok E3 No.58. Hub: 085724113478 JUAL rumah Jl. Pandan no. 6 tuparev cirebon, Shm, Lt.250 m. Lb. 200 m, panjang 17,86 m , lebar 14 m, listrik 3.200 kva, air pdam, 1 line tlpn, kamar tdr 4 , kamar mandi 3, gudang 1, garasi , carport. Harga 600 jt.hub. 08112400363. TP JUAL RMH tanpa perantara type 36 Lt. 220m2. Jl. Meranti 2 No. 22 Sumber Arumsari. Hub. 08176420661, (021) 8851885

DIKONTRAKKAN DIKONTRAKAN/JUAL RMH minimalis bangun baru Perum Mustika Pamengkang Indah Blok E No.3, nyaman & asri, 3KT, 2KM, R.kel, dapur, garasi, hrg nego. Hub: 0231-3328623 / 087729651187 DIKONTRAKKAN Rmh + perabot ( 45jt/ 2 th pas) TP. Lt/Lb. 200/120 3KT + AC, 2 Kmd, 2200W, tlp, PDAM, gas alam. Setrayasa II/37 Pilang. Hub. 0811244910/ 0231 235975 Kmg. 30-30/4 DIKONTRAKAN rmh 3 KM, B1 no.74 & rmh 2KM blok H no.54 Taman Kalijaga Permai. Hub. 081321989213 DIKONTRAKAN rmh 4KT, listrik 1300W, halaman luas, lok.Blok Jonggrang Blkg Puskesmas Plumbon. Hub. 082130660361/0231-320520 DIKONTRAKAN Rumah cantik minimalis, 3KT, 2KM, garasi. Lok: Permata Raya B2/31. Hub: 087829618187. Tanpa Perantara DIKONTRAKAN Rumah Tingkat + Furniture (isinya), 5KT, Garasi Mobil. Lokasi: Taman Wahidin Kav 13 B7 Kotamadia Cirebon. Hub: 0231-324231, 3751242, Hp 0811241242 DIKONTRKN ruko 2 lt Jl. Kapt. Samadikun No. 136 Crb. Fas: 3KT, 2KM, Telp, PLN 2200W, PDAM, saluran gas alam. Hub. 085224146658, 085295667798, 0231 3325303 ad.7-10/5

DIJUAL rumah siap bangun, type 39,47 & 55 di lokasi strategis, lingk.aman, nyaman & asri. Jl.Jakayuda,Tuk Kedawung (timur kantor camat Kedawung). Hub.087839555942 / 0231-3700137

DIKONTRAKAN rmh type 36, 2KT, 1KM, listrik, sumur bor, lok. Perum Graha Bima Terrace kav.9 (stadion Bima) 7,5jt per thn. 087724878999 no SMS aji, 12-12/5

JUAL Rumah Baru LT/LB 197 M2/120 M2 (3 KT+1) Jl Anyelir No 23 Tuparev CRB (depan notaris Debora SH) Hub 0811201971

DIKONTRAKAN Rumah Tingkat baru BTN Katiasa Baru No.31 A (HOOK). 5 KT,2 KM. TP. Hub.085324829789 Cr 21/4

JL Rumah minimalis T70/120 lokasi Jl Garuda 7 Tuparev hrg 335 jt, hub: 087729457456, 082127049969

DIKONTRAKAN Rumah 3KT,1KM. Alamat di Komp.Cirebon Adipura.Hub.081 222 027 527 Atau 087 729 311 585 (Bpk.Wahyu) Cr.21/4

JUAL Rumah Toko 2 Lantai LT. 130m2/ LB. 270m2. Fas: PLN, Gas Alam, PAM, Tlp, 4KT, 3KM. Jl. Pandesan 46 Cirebon. Hub.08179078985 (No Sms) Tanpa Perantara Cr.3-3/5 DIJUAL cepat rumah, SHM, LT/ LB.+319m2/160m2, fas: 5KT, 2KM, dpr, halaman depan & belakang, telp, PAM, 1300W, 1 klm ikan. lokasi Pecilon Indah. Hub. 0231-204256/08882223662 DIJUAL cepat butuh uang Rumah Tipe 45,Luas Tanah 125m2.Taman Kalijaga Permai Blok Taman Asri B2 No.7 dan B2 No.37 Hub.085224333345 / 081236150015 Cr 10-10/5 DIJUAL Rumah 1 1/2 lantai, Lt. 257m Lb. + 235m2. Fas: PAM, PLN, gas alam, tlp, 3KM, 5KT. Jl. Ampera Raya No. 8. Hub. 0811201428 (no sms) TP cr.10-10/5 DIJUAL Rumah TP Griya Mukti, Lt/Lb. 144/100m2, 3KT, 2Kmd. Hub. 087727309901/ 082121938000 cr.11-11/5 DIJUAL Rumah LT/LB 108m2/80m2,Hak Milik,brsrtfkt,mnmls,kusen jati. Jl.bukit II Fb.05 No.9. Perumahan Tukmudal Indah Sumber Rt.09/10. Fas: 2KT, 2KM, Garasi, kolam ikan,lstrk 950w. Harga 150Jt(nego). Hub: 081 222 102 040 Cr.11-11/5

DIKONTRAKAN rmh baru tipe 36,Perum Graha Estetika I-9 Kedawung dekat Imigrasi,2KT,1KM,dapur,carport, PLN, Air,Satpam 24 jam Hub.081346604885 Cr 21/4 DIKONTRAKAN Gedung Ls. 15x35m2, cocok utk Showroom, Kantor, tempat Usaha, dll. Lahan parkir luas (7x15m2). Lok: Jl Piere Tendean dpn terminal Ciledug Kab Cirebon. Hub: Bpk Kunawan, 02318665189 / 9420188

KONTRAK CEPAT

2 UNIT RUKO Jl. Kartini 10 A.B. Cirebon

Hub. 0878.29629360

DIKONTRAKAN Ruko Dekat Terminal Harjamukti

Hub. 081321989213

DIJUAL Rumah Strategis dipusat Kota. LT/LB 117m2/117m2,3KT,2KM,Lstrk 900w,PAM,SHM.Jl.KS.Tubun Gg.Kamsi. Hub.Bp. Andri 0858.6686.7527 (No SMS+TP) Cr.21-28/4 DIJUAL Rmh Jl. Pilangsari Endah Blok i No. 82-83 Crb, Lt.410m2 Lb. 300m2, 5KT, Listrik 2200W x 2, PAM, sanyo, Telp, bangunan baru, TP. Hub. 081382174272 cr.19-19/5 DIJUAL Tanpa Perantara Rumah+ Tanah, Luas: 383 m2 / 1307 m2, SHM. Jl.Raya Fatahilah No.38 Megu Gede Kab.Cirebon. Cocok u/ Toko, Gudang, Kantor, Dealer dll. Hub.022-7108247 / 087822850094 / 083824337579 Cr 20-27/4 DIJUAL Rumah Jl.Kedondong no.125 LT/ LB.189m2/170m2, fas: 2200W, PAM. Hub. 085864196710 / 082121937059 (TP) DIJUAL rmh 2 Lt, 3 KT,PAM,1300W, Gas Alam.Jl.Ujung Harapan Gg.Tanah Baru II No.6 Hub.Masiati (0231) 242302 Cr 21/4 DIJUAL Cpt rumah SHM, PAM, tlp, listrik, gas alam, LT.376m2. LB.160m2, 4KT, 2KM, 2KMD, bbs bnjr, lok. Gn Bromo II dkt RSPB komp.Pelabuhan Jl. Kepiting No.34-35 Perumnas. Hub. 0231-3470777 (TP) ccp, 21-20/5 JUAL rumah Ls.264m2 full bangunan, KT3, KM2, RTamu, RKeluarga, gudang, + 200m dr bypass hrg 160jt nego; Tanah Ls.261m2, lok.Jl. Lurah Gg Sibandar Plumbon hrg + 60jt. Hub. 0816648771, 081286956100

JUAL RUMAH Puri Taman Sari Majasem Blok F.70 LT.153 LB: Pengembangan ke belakang, SHM, 3KT, 2KM, 1 gudang, PAM, sanyo, listrik, telp.

Hub. 081322302934

JUAL CEPAT RUKO 2 LANTAI Jl. Brigjen Dharsono ( Jl. By Pass Cirebon ) SHM, IMB, 2KM, 2KT, 1DPR, Telp, 2.200Watt, PARKIR MOBIL Luas Bangunan +135m2, 770jt

HP. 0816649009 ( Maaf Tidak SMS ) RUKO DIJUAL/DIKONTRAKAN LB: 250m2, LT.140m2 (2,5 lantai) SHM, IMB, Fas: Telp, Ledeng air jetpump, PLN 2500W, 6 KT Peminat Hub. RM Sariminang Jl. Rajawali Raya Drajat Depan Pom Bensin Crb HP.081395821958

DISEWAKAN RUKO BARU Di Jl Raya Kedawung (sebelah Everest Phone). cocok utk kantor & tempat usaha. Fasilitas: 3lt, 3KM, dapur, strategis 24 jam

Hub. 085324040155 / 0 2 3 1 - 2 2 11 8 5

CARI 1.Pria/Wnt banyak JOB di Malaysia,tanpa biaya tapi potong gaji; 2. PRT/Baby sitter di Jkt, gaji s/d 2,5jt, tnp biaya/ptg gaji. Segeralah brgabung Hub. 0852 2255 5549 DIBTHKAN CPT Sls TO wil Kng min.SMA max.35th. Fas: GP, sw mtr, u.bensin, jamsostek, Askes, kms blnan & thnn. Krm lmrn ke PT Tirta Kencana Jl.Ry Timur No.29 smp pom bensin jatiwangi Mjlk 0233-881797/8887398 DIBTHKAN CPT SPV min.D3 max.35th. Fas: GP, sw mtr, u.bensin, jamsostek, askes anak istri, kms blnn & thnn. Krm lmrn ke PT Tirta Kencana Jl.Ry Timur No.29 smp pom bensin jatiwangi Mjlk 0233-881797/8887398 DEVELOPER terkemuka dari Bandung mmbthkn: 1. Adm, syrt: W,max.25th, D3, bs komptr; 2. Mkt, syrt: P/W, S1/ D3, pnglmn min.1th di asuransi/devloper/ perbankan. Krm lmrn via pos ke Jl. Merdeka no.5B Cirebon DBTHKN Marketing, P/W, SMU, maks.40th, fas: gaji, transport, komisi, bns prestasi & jnjg karir, jjr, ulet, tgg jwb. Lmrn dtg lsg ke Indohome &Co Jl. Kalitanjung No.52B (dpn Perdana Motor) Crb DICARI tenaga penjual bakso dorong ulet/ jujur, mau krj krs; 5 org tng bantu; 1 org lk2, sitem bg hsl. Hub. 085697046163 crb

DIJUAL RUKO DAN KIOS di Pusat Perdagangan Harjamukti (Pasar Kalitanjung) Jl. Jend Sudirman-Penggung Cirebon, lokasi strategis, lahan parkir luas.

Hub. 0818237344 TANAH JUAL Murah Tnh kpling 200m2 39jt & rmh (6x8)+ gudang bertingkat (15x5) 96jt nego, bersertifikat, lok.blok karang tengah kebarepan, plumbon Telp. 081320267209 JUAL tanah luas 269m2, SHM, alamat Jl.Sukasari IV no.33 Hub.0231-9277881 DIJUAL cepat tanah + bangunan Luas ±240m2, Jl Kesunean No.12 depan Sharp Yasonta. Hub: 082123257711

DICARI Sopir utk travel Bdg-Crb n sopir utk antar jemput anak sekolah di alamatkan CV. Grage Putra Mandiri Jl. Ir. H. Juanda No.506 Kedawung (dpn Polsek) PT. MKS membutuhkan segera 1.Operator Produksi (OP) 2.Security (SC) 3.Driver (DV). Untuk Rekanan PT dengan Fasilitas gaji tetap, Seragam, jamsostek, dll. Kirim data diri (Posisi yg diinginkan OP/SC/DV, Nama, Pendidikan & Jurusan, Usia, Tinggi Badan, Alamat) SMS/HUB Bpk Nana 087729570422

DBTHKN Guru TK-SD, wnt, max.30th, S1, menguasai Bhs Inggris, memiliki komitmen di dunia pend., menyukai dunia anak. Tenaga Tata Usaha, wnt, 19-25th, min.D3, menguasai excel & access. Krm CV ke KB-TK Al Biruni Jl.Ry Sn Gn Jati no.04 (Pasindangan 36) Crb DBTHKN Desain grafis syrt: fresh graduated, mahir coreldraw, photosop, krj krs, disiplin, jjr, kreatif dan teamwork, lbh diutmkn menguasai hardware & tkng las: handal brpnglmn dan tidak takut ketinggian lmr lkp CV Laba-laba Jaya Advertising Jl Prujakan No.19 Crb DBTHKN cpt security, op produksi, call center, driver. fas: gaji UMR, lembur, jamsos, dll. Hub. Andi 087728977394 ddn, 3-7/5 DIBUTUHKAN 2 org sales promotion representative (SPR), 2 org Merchandising(MD). syrt: Pria&Wnt, Max 28thn, brpnglmn Min.1Thn dbdng mrktng & Cstmr Good( SPR&MD), brpnglmn mgkrdnr Team, Min.S1(SPR), Min D3(MD). Lmrn plg lmbt 22 Apr 12 Ke PT.KALBE FARMA,Tbk DIV. RTD Up.Bpk.Satriyo Nugroho Jl.Ry.Klayan No.57 Cirebon Cr. 4-4/5

DBTHKN Supir min.SMU, memiliki SIM A, domsili kota Crb. Hub. Pimpinan Nur Dinar Jl.Cangkring II No.20 Cirebon DIBUTUHKAN!(1) Securty,(2) Montir, Syrt: Pria,max 40 th (1),Pria max 30 th (2), Pengalaman min 2 th dibdgnya, Pend. min STM Montir (2), Disiplin, teliti, jujur dan bertanggung jawab. Krm lmrn lengkap ke: PO BOX 856 CIREBON Cr 5-4/5 DICARI kary operator PS, laki2, pend.SMU, max.25th. Hub. Jl. Kesambi 90 A Crb (sblh masjid wakaf) URGENT! Dibutuhkan Supervisor &Sales Representative Ethical Produk. Syarat: Pengalaman, Jujur & Ulet.Hub.PT.Sapta Sari Tama Jl.Sunyaragi No.20 Cirebon Cr.14-21/4

DIBUKA lowongan SMA-SMK. Karyawati umur 18 - 23 berpenampilan menarik. Bisa microsoft office. Tuk menjaga dan administrasi kantor. Hub 085224084999 Hr Kamis jam 10.00

DIBTHKN Sales TO & Kanvasing Syrt: Pria,SMA,SIM C,Motor,Pnglmn tdk diutmkn, Rajin & Ulet. Fas: Gaji,Komisi,Intensif. Kutagara Selatan No.13 Jagasatru Crb. (Smpng Tk Sumber Hidup) Cr.16-23/4

DIBTHKN Teknisi yg berpengalaman di bid.pendingin ruangan (AC), Surat Lamaran dikirim ke PT. Bangun Tekindo Purnama Jl.Juanda No.507 Kedawung Cirebon. 0231-209244-209237

DICARI tenaga Adm utk ditmptkan di luar kota. syrt: menguasai B.Inggris aktif, mmpu bkrj di bwh tekanan, menguasai MS Office, min.D3 akuntansi. Pelamar serius hrp menyerahkan lmrn ke PT.Metrindo Jl.Yos Sudarso No.19 Crb ddn, 17-24/4

DIJUAL tanah SHM (TP), Luas ±1860m2, di Ds Kliwed Jatibarang. Hub: 081946878717, 082117758080

KOPERASI Semarak Dana mmbthkn Marketing Pria Min.SMA,pny Motor sendiri,domisili kuningan. Fas: Gaji+ bonus+Tunjangan+Karier. Krm Lamaran ke Jl. Pramuka No.65 Link. Pahing RT/ RW 02/01 Kel. Purwawinangun (200 m Cr 14-14/5 dari UNIKU 2 ke arah Jl.Baru)

JUAL Tanah di Gg Dahlia II Sutomo, Lt.244m2, SHM. Hub: 081931131144 (No SMS) DIJUAL Cepat Tanah Luas 424m2 di Jl.Perjuangan Cirebon.Lokasi Pinggir Jalan,Letak Strategis,cocock untuk Usaha.Hub.0813 2471 3570 Cr.19-26/4 DIJUAL tanah SHM Lokasi strategis, Luas 240m2.Posisi tanah sudah tinggi.Jl.Pangeran Drajat 1B.Tanpa Perantara. Peminat serius Hub. 0818230333 / 081222033333 Atin 18-19/5 DIJUAL Tanah Seluas 656 m2 (SHM) Cocok untuk : Supermarket, Gudang, Kavling Perumahan,Hotel/Penginapan. Jl. Pangeran Drajat No.22 Hub. Djadjat Telp.0821 200 152 49 /022-921 929 77 Cr 20-27/4

JUAL TANAH Lokasi strategis daerah Kejuden 4.000m2, Getasan 3.900m2.

JUAL RUMAH KAPLING Depan Griya Jamblang

HP. 081313559553 / 081802393888

DIKONTRAKAN 1. Gudang dengan LT.600m2 Luas gudang 150m2 Fas: telp, PLN, pos security Jl. A. Yani no.7 Rt.01/13 K e l . P e g a m b i r a n Kec.Lemahwungkuk sebelah GD Coca Cola lama 2. Rumah di Pegambiran Resident Cluster Oasis AIII no.1 LT.+340m2

Berminat Hub: Ibu Lina 0231-239423 085.222.125.278 GUDANG DISWKN gudang 1100m lok strgs baru renov. Jl. Raya Plumbon samping RS. Mitra 50m dr jln tol. Hub. 0818985408 DIJUAL Gudang, Workshop, Kantor, Rumah. Luas 2000m, 6 KT, 2 kmr Arsip,4 KM.Komplek Pilang Setrayasa 8 No.8 Hub. 085224569775 – 081911382075 Cr 7-6/5 DIKONTRAKAN gudang luas 2500m,lok di Jl. Pronggol, full bangunan, kantor, mess karyawan. Hub. 0231-201998 / 085624151617

RUKO JUAL Ruko/Gudang LT 173 + /LB 225 SHM,1,5 Lt,Jl.Sijati No.22,dkt By Pass,bisa masuk truk,strategis.Hub. 0817229947 Cr 19-11/5 DIJUAL cepat paket Ruko Bengkel resmi Ahass & rumah walet di Jl.Raya Karang Sembung (Jln Alternatif ke Jateng), LT/ LB 350/300, SHM. Peminat serius Hub. Cr 19-26/4 085315378494 (No SMS)

KOPERASI Semerbak Citra Mmbthkn Marketing,Pria,Min SMA,domisili Crb, pny Kndrn sendiri.Fas: Gaji + bonus+ Tunjangan+Karier.Krm Lmrn ke Jl.P.Cakrabuana RT/RW 21/05 Kel. SendangSumber (dpn RM Gandasari) Cr 14-14/5

DIBUTUHKAN bbrp Salesman T.O & Motorist u/Distributor Wilayah III Crb.Lmrn dtg lgsg ke Jl.Ki Gede Mayaguna No.39 Kel.PasalakanSumber.Tlp. 0231 325 659 Cr.18-25/4 DBTHKN sgr Marketing & ADM, syrt P/W, max.25th, min.SMA/SMK Teknik komputer & jaringan, single, penglmn di bid kompt. Bw lsg lmrn ke Jl. Panjunan no.27 Crb A TRAINEE for export furniture with qualification:female&single, max 30 years old,able

DIBTHKN sgr Promotor Optik utk wil Crb: SLTA, P/W, pny motor/SIM C, dijamin gaji min 1 jt/bln (insentif/BBM) + mess. Bawa lamaran & wawancara lgsng ke Jl. Gn. Rinjani Blok Masjid As Salam Perumnas Crb cr.17-17/5 KULIAH SAMBIL KERJA, SIAPA TAKUT Dapat Income 1 – 3Juta/ bulan Hub : 0853 1732 1140 / 087 828 749 023 / 081 313 271 271 imy, 18-17/5 SULIT MENURUNKAN BERAT BADAN ? Ikutilah Lomba Berat Badan Berhadiah Total 6.5 Juta Hub : 082 126 777 715 imy, 18-25/4 KOPERASI Serambi Dana mbthkn Staff Marketing (P) min SMA, domisili Majalengka,pny kndrn sndri.Fas: Gaji +bonus+tunjangan+karier.Krm Lmrn ke Jl.KH.Abdul Halim 72 Rt/Rw 05/08 Majalengka Kulon, smpng Hotel Putra Cr 18-18/5 Jaya (bunderan Munjul)

to speak & written in English,able to use computer offices, fresh graduated welcome.Pls send the CV to CV.MPI, Jl.Ki Natagama No.48 Kaliwulu Plered Cirebon (Up: Ratna) or Email to indwayco@ indosat.net.id / Telp.0231-320555

Cr 19-19/5

BANK BUMN membutuhkan calon pegawai syarat : wanita,lajang,pendidikan min d3 sgl jurusan, umur maks 26th,domisi kab.Kuningan...lmrn ditujukan langsung ke: Jl.Raya Siliwangi No.126 Ciawigebang Kuningan mus, 21/4 AYO gbng di LPK kmi. Bth wnt u/ PRT/ b.sitter 17-40th.Idnt lkp,gj 900rb1,5jt+cuti.Hub Bu Lia 082114867087081905064771

Perusahaan yang bergerak di bidang Distributor Bahan Bangunan membutuhkan Staff Keuangan (SK), Staff Umum (SU), Kepala Gudang (KG) dan Staf Admin Gudang (AG) untuk ditempatkan di Cirebon & Pamanukan dengan syarat sbb: 1. Pria/Wanita usia max 30 th (SK,SU,AG) 2. Memiliki SIM A dan SIM C (SU) 3. Pendidikan min. D3 Akuntansi / Manajemen 4. Diutamakan berpengalaman di bidang Keuangan & Logistik 5. Mampu mengoperasikan aplikasi computer min. MS Office 6. Domisili di Cirebon & Pamanukan 7. Mampu berkomunikasi dengan baik Bagi yang berminat kirim lamaran anda,cantumkan kode posisi & penempatan paling lambat 30 April 2012 Cap Pos Ke alamat : Jl.Duku Duwur 18 Kel.Pegambiran Kec. Lemahwungkuk Cirebon

DIBUTUHKAN SEGERA

SALES COUNTER P/W, SMA, Fasilitas Gaji Pokok, Bonus, Komisi, Mes, Siap ditempatkan diluar kota. Bawa lamaran langsung ke Surya Jatibarang Stand Pameran PASSINDO CITRA MANDIRI Depan OK SHOP Hub ( 081 906 557 979 )

Butuh Cepat, security, op. produksi, call canter, driver. fas : gj umr, lembur, jamsos, dll. sgr hub ibu anggraeni ke 087 729 809 469 Perusahaan multinasional Consumer Goods mencari individu yang bermotivasi tinggi dan berfikir kreatif: 1.Staff Admin Syarat : - Laki-laki, Single-berusia max 27 th - Pend. D3 Akuntansi dari PTN/PTS, GPA min 3.00 - Lebih diutamakan berpengalaman di bid.Akuntansi & Keuangan min 1 th / Fresh Graduate boleh melamar - Sehat jasmani & rohani Kirim Lamaran lengkap dengan Lampiran : 1. Daftar Riwayat Hidup 2. Fotocopy ijazah & transkrip nilai D3 3. Fotocopy KTP 4. Surat penglaman kerja / sertifikat lain yang mendukung 5. Pas Photo berwarna 4x6 2 lembar Lamaran dikirim via pos ke Jl.Jend Ahmad Yani No.78 (Kav.5) Cirebon 45113 Paling lambat 25 April 2012 cap pos

DICARI

DIBUTUHKAN RESELLER BAJU serius khusus anak cewe ABG se-wil Cirebon

Hub. Toko Putra Fatahillah Jl. Perjuangan no.40C sebelah barat IAIN SNJ Cirebon

Hub: Nirmala HP: 087729380007 Alamat: Kebon Pring No.12 (Agen Telor) Pin BB: 26983733/22DI8248

DICARI / DIBUTUHKAN I.

SECURITY ( Kode: S ) DENGAN SYARAT-SYARAT SBB: - PRIA MAX. USIA 25 THN. - SLTA/SEDERAJAT/SERTIFIKAT DIKLAT SATPAM. - DOMISILI KAB.CIREBON BAGIAN BARAT - DIUTAMAKAN BISA BELADIRI / INSTALASI LISTRIK II. PENGEMUDI TRUCK ( KODE: P ) DENGAN SYARAT-SYARAT SBB: - SIM BII UMUM. - USIA MAX 40 THN. - BERPENGALAMN MEMBAWA TRUCK ENGKEL, TRONTON, GANDENGAN, TRAILER MIN.1 THN. SURAT LAMARAN LENGKAP DIBAWA LANGSUNG KE:

DIKONTRAKAN Tempat usaha lokasi strategis pinggir jalan, selatan Pasar Jamblang 5x20m

DIBTHKN sgr utk posisi 1.Administrasi 2. Salesman TO dan motoris 3. Driver 4. Helper utk ditmptkn di wil.Haurgeulis. Lmrn ditujukan ke PT Lenko Surya Perkasa Jl.Kusnan No.11 Cirebon Hub. 085863492613 Cr 14-21/4

3 Karyawati, 18-24th, SMA/MA, single, jujur, tanggung jawab, menginap di toko, pakai jilbab.

DIJUAL tnh utk 2 kios; 10 kontrakan, Ls.378m2, SHM, Kd Krisik kota Crb. pnggr jln utama, 325rb/m. pasif income 5jt/bln, Ls.117m2, SHM, kalijaga hrjmkti kota Crb utk 5 kontrakan, 500rb/m. pasif income 2jt/bln. Hub. 08122495504 / 081564777784

DIJUAL Rumah tipe 47, 2KT, 1KM, komp.Graha Estetika B4 blkg kantor Kec.Kedawung, bs over kredit. Hub. 087729159414

DIJUAL Rumah tanpa perantara Jl.Suratno Gg.Sepakat No.18 Crb.LT/LB 2 2 0 m 2 / 1 5 0 m 2 , S H M , PA M , G a s Alam,Listrik 1300w.Berminat Hub:0813 2446 2433 Cr.18-18/5

Hub. Arifa 085324235678

BURSA LOWONGAN KERJA - BURSA LOWONGAN KERJA - BURSA LOWONGAN KERJA

JL.Tnh mngntngkn bisa di kpling2kn dgn hrg psrn 80 jt/kapling/buat futsal/pabrik/gdg LS ± 5180 muka hdp jln 170m=750 jt. Rmh dpn kntr imigrasi 180m=140jt ; BTN Pegagan 2 lt pgr jln= 165jt Rmh Kota jg ada. Hub. 085224184535 / 081909893840 Cr 21-28/4

JL rumah Jl.Manggis 46 Langensari baru 130jt; kapling 600m, 400 m babakan sumber. kapling 400m, 374m Harjamulya Crb. Hub. 085324326559/085361228897

URGENT : Dijual Rumah Sorga depan Masjid besar. Jl.Gn.Agung D22 No.73 PERUMNAS. Fas: Ada Deh. Hub. 085276450890 / 085860786644 Cr 18-25/4

DIJUAL RUKO LT 700m2/LB penuh,Fas : R.Tamu, R.Kluarga,3KT,2KM,dapur,garasi luas, Listrik 2000W,Pompa Air,AC, Lokasi Jl.Aryasalingsing No.15 Ds.Waruroyom Kec.Depok Sumber

Radar Cirebon Group

DIJUAL cepat tanpa perantara dua ruko siap huni letak strategis pinggir jaln raya. Luas 401 m2 & 380m2, pabuaran kidul-dekat pasar Pabuaran. Hub. 0857-974-77077 DIJUAL TP Tanah & Bangunan sarang walet,SHM,LT 659m2. Lokasi kesenden blkng kantor kecamatan kejaksan Hub. 085317999098 / 087729934073 Syh 10-24/4 DIJUAL CEPAT TANAH & PABRIK Lt. 5.425m2 Lb. 1.748 m2 Jl. Raya Losari (Soekarno- Hatta) No. 134 Kab Cirebon.

PT.PATRIA INTI SEJAHTERA Jln.Raya Palimanan KM.18 Palimanan Cirebon Paling Lambat 30 April 2012

Hub. 081804610011, 081804610727

PT.PARKLANE FURNITURE Jln.Pangeran Antasari No.89 Ds.Lurah Plumbon Cirebon 45155

DIJUAL TANAH KAVLING Ls 200m2 Jl.Srikaya, Setu Kulon Kec.Weru dekat SMPN 1 Weru (depan Ramayana Plered)

DICARI MARKETING Pria/wanita, min.SLTA, mempunyai kendaraan sendiri, penampilan menarik, mampu berkomunikasi dg baik, relasi luas, sanggup bekerja keras dan ulet, disediakan gaji+insentif+bonus yang menarik. Lamaran dikirim ke: Taman Pulomas Blok C3/ 12 Jl.S.A.Tirtayasa Kedawung Cirebon 45153

HUB:082127323215 JUAL TANAH (Hak Milik) 1. Jl. Veteran / Cimanuk, Luas 586 m2, Indramayu (KOTA) 2. GARUDA MAS, 342 m2, Gunungsari dalam CIREBON

Perusahaan Distribusi membutuhkan: A. SALESMAN TAKING ORDER B. SALESMAN MOTORIS Syarat: - Pendidikan min SMA - Memiliki kendaraan sendiri + SIM C - Siap bekerja keras Lamaran ditujukan ke: PD. TRIJAYA MANDIRI Jl. Raya Tegalsari Km 10 Linggahara T. 28 Tegalwangi Cirebon

HUB. 081 564 194 94 / 087 718 547 980 DIJUAL 1. TanahLuas 3050m2 di Taman Tuk Mudal, sdh SHM Desa Tuk Mudal Kec Plered Kab Cirebon 2. Tanah & Rumah Luas 515m2, Bersertifikat di Rt.01 RW.01 Gg Ki Sangu No.7 Ds Jadimulya Kec Gunungjati Kab Cirebon Berminat Hub Tlp: 081395943005 TANPAPERANTARA

DICARI DRAFTER UNTUK PERUSAHAAN FURNITURE : Syarat: 1. Pria/Wanita, Maksimal usia 35 tahun 2. Lulusan D3 / s1, Fresh Graduate are welcome 3. Menguasai AUTO CAD 3D 4. Mau bekerja keras 5. Mampu bekerja di bawah tekanan 6. Sehat jasmani & rohani Bagi yang berminat dapat mengirimkan lamaran ke :

DIBUTUHKAN SEGERA

GURU TK/PG Perempuan, diutamakan PGTK Maks.30 th Lamaran dikirim ke: TK Khalifah Jl. Villa Kecapi Mas VI no.7 Harjamukti Cirebon

LOWONGAN PEKERJAAN Sebuah Perusahaan BUMN Farmasi membutuhkan tenaga Akutansi/Keuangan untuk penempatan dikantor cabang Cirebon dengan kualisifikasi sbb: * S1 jurusan Akutansi dari PTN/PTS,IPK Min 3.00 * Laki-laki berusia maksimal 27 Thn. * Lebih diutamakan mempunyai pengalaman dalam bidang akutansi dan keuangan min. 2 Thn/Fresh Graduate boleh melamar * Sehat jasmani & rohani Jika berminat kirim lamaran lengkap ke

PT.INDOFARMA GLOBAL MEDIKA Jl.Pilang Raya No.147 Cirebon dengan melampirkan berkas lamaran sbb: 1. Surat lamaran 2. Fotocopy Ijazah & Transkrip nilai S1 yang dilegalisir 3. Fotocopy KTP yang masih berlaku 4. Pas poto berwarna ukuran 4 x 6 sebanyak 2 lembar 5. Surat keterangan sehat dari dokter pemerintah 6. Surat pengalaman kerja/sertifikat lain yang mendukung Lamaran bisa diantar langsung/kirim via pos paling lambat tanggal 15 April 2012

DIBUTUHKAN SEGERA

Customer Service (CS) + Make Up Artist - Wanita, usia 18-23 th - Min.SMA sederajat - Diutamakan mengerti multimedia - Menguasai komputer - Mampu bekerja secara team - Siap bekerja dengan sistem shift - Berpenampilan menarik Lamaran lengkap kirim ke:

DIBUTUHKAN SEGERA

MARKETING EXECUTIVE 1. Pria/Wanita min.SMU 2. Mengenal wilayah Cirebon, Kuningan, Majalengka, Indramayu 3. Mengerti dunia seluler 4. Memiliki SIM C 5. Diutamakan yang memiliki motor sendiri

DIORA digital lab & photo studio Jl. Siliwangi No.169 Cirebon 45123

DIBUTUHKAN SEGERA Kami adalah sebuah perusahaan Asuransi Kerugian Swasta Nasional yang Telah Go Public sejak tahun 1990,memiliki Cabang diseluruh Indonesia yang sedang berkembang pesat,membutuhkan Anda yang suka tantangan,mau bekerja keras,Ulet dan Jujur untuk menempati posisi sebagai:

Kirim lamaran ke:

Service Centre Cross

PELAKSANA PEMASARAN (MKT)

Jl. Pertatean 67 Cirebon DIBUTUHKAN

TELEMARKETING Wanita, min.SMA, usia max.30 th bisa komputer

SALESMAN Min.SMA, punya motor, SIM C BENEFIT: Gaji, Insentif, Bonus, Tunj lain2 PT. SKAY, Astana Gunung Jati 17 Cirebon email: agussurya@skay.co.id Building Material Distribution

DICARI: 200 orang gemuk untuk dilatih menjadi Konsultan Nutrisi Penghasilan 3 – 5 jt

Hub : 085.224.978.008 087.859.997.373

- Pria,Usia maksimal 30 tahun - Pendidikan minimal D3,Semua jurusan - IPK Minimal 2.70 ( Skala 4.0) - Memiliki Sim C (minimal) Kami berikan Gaji tetap setiap bulan,Tunjangan Transport & Uang Makan Siang serta jenjang karier yang pasti bagi anda yang diterima. Kirimkan segera Surat Lamaran (Cantumkan Kode yang Anda Lamar) CV,Copy Ijazah & Transkrip Nilai,Copy KTP & Pas Photo terbaru ke:

Divisi Sumber Daya Manusia PT.Asuransi Ramayana Tbk, Jl.Dr.Sudarsono No.276, Cirebon-45134 Paling Lambat 1 Minggu Setelah tanggal iklan ini,Cantumkan No.Telp atau HP untuk mempercepat proses pemanggilan.

email: iklanradarcrb@gmail.com


SABTU KLIWON 21 APRIL 2012 / 29 JUMADIL AWAL 1433 H

MAJALENGKA

Radar Cirebon Group

17

Keputusan Bupati Bakal Dikaji Ulang Terkait Dua Nama Honorer yang Meragukan

FOTO: ABDUL HAMID/RADAR MAJALENGKA

KONSENTRASI. Siswa-siswi taman kanak-kanak saat mengikuti lomba mewarnai dalam rangka HUT IGTKI, kemarin.

Ratusan Anak Ikuti Lomba Mewarnai MAJALENGKA - Ikatan Guru Taman Kanak-kanak Indonesia (IGTKI) bekerjasama dengan Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Majalengka melaksanakan berbagai perlombaan untuk memperingati hari ulang tahun IGTKI ke-62. Beberapa lomba yang diselenggarakan diantaranya adalah mewarnai dan pemilihan da’i cilik, serta lomba membuat peraga edukatif, menyanyi duet, dan melukis payung khusus untuk para guru TK. Total peserta yang mengikuti lomba sebanyak 999 orang. Terdiri dari 974 peserta di kalangan siswa-siswi TK dan 52 orang dari para guru TK. “Siswa-siswi TK tidak hanya mendapatkan pengalaman dari lomba ini. Mereka bisa lebih banyak mengetahui di luar

lingkungan sekolah mereka. Selain itu, kreativitas mereka juga terasah lewat lomba,” ujar Bupati, H Sutrisno SE MSi, kepada Radar. Dia mengatakan, pendidikan merupakan bagian integral dalam pembangunan nasional. Oleh karenanya peran siswasiswi tingkat taman kanakkanak harus diberdayakan dan diasah kemampuannya untuk mempersiapkan generasi penerus bangsa. “Kami tetap ingin menggarap para guru untuk meningkatkan kualitasnya. Dengan lomba diharapkan bisa meningkatkan wawasan dan kemampuan guru TK dalam menyiapkan media dan alat pembelajaran. Guru juga aset berharga yang perlu diberdayakan dan dilatih kemampuannya,” katanya.

Ketua IGTKI-PGRI, Nining Yuningsih menyatakan, tujuan lomba sebagai uji kompetensi guru dan siswa dalam upaya mempersiapkan pekan olahraga dan seni (Porseni) tingkat Provinsi Jawa Barat. Juara pertama untuk semua jenis lomba bagi guru akan diikutsertakan pada porseni tingat provinsi , 23 Mei 2012 di Bandung. “Menjalin dan memelihara silaturahmi sangat penting dalam kegiatan ini. Guru adalah orang yang terlatih baik, terlatih, dan memiliki banyak

GRAND OPENING

ABE ROLISTA O P T I K A L

Jln. Sultan Agung No.28 A. Sumber. Cirebon

FRAME NIKON TITANIUM DISC 70% + 10% GARANSI KARATAN 5TH

DAN DAPATKAN FRAME MEREK TERKENAL

DISC HINGGA 50% + 10% CP: 085722305555 (NANA)

MURAH BERKUALITAS DENGAN GARANSI TAK TERBATAS

KEHILANGAN - KEHILANGAN - KEHILANGAN - KEHILANGAN HILANG KTP, SIM A, SIM C, ATM BRI a/n Yayat Hidayat d/a Blok Cileuksa RT 009/003 Ds.Sarwadadi Kec.Talun Kab. Cirebon & STNK No.Pol E 3165 ZF a/n Karmad Ds.Tarikolot 3/1 Pancalang Kuningan HILANG KTP, SIM A, SIM C, ATM BRI a/n Yayat Hidayat d/a Blok Cileuksa RT 009/003 Ds.Sarwadadi Kec.Talun Kab. Cirebon & STNK No.Pol E 4599 KL a/n Dirja d/a Ds.Bodesari 20/3 Plumbon Cirebon HILANG KTP, SIM C & STNK No.Pol E 4895 AV a/n Zahra Azizah Prajawati d/a Jl.Gunung Agung I No.207 Rt 01 Rw 07 Kel.Larangan Harjamukti Kota Cirebon HILANG STNK No.Pol E 2199 BH a/n Dian Nur Solistya d/a Jl.Blora C 17 Rt 001 Rw 015 Kel. Karyamulya Kec. Kesambi Kota Cirebon HILANG Buku Kir & STNK No.Pol E 7664 EA a/n Umirah binti Rasidi d/a Jl.Kesunean Rt 01 Rw 04 Kota Cirebon HILANG STNK Honda th 2010, Biru,Nopol E 3073 ZE,a/n YUDI ANDRIYANTO, Dsn Pahing Rt014/002 Ds Cikaso Kramatmulya Kuningan

HILANG STNK Yamaha th 2009, Hitam,Nopol E 4974 YU,a/n RUCHIADI,alamat Dsn III Rt005/003 Ds Jambugeulis Cigandamekar Kuningan HILANG STNK Honda th 2011, Hitam,Nopol E 5975 ZF,a/n DIDI RUSnadi, Dsn Puhun Rt04/05 Ds Luragung landeuh Kuningan HILANG STNK Toyota Avanza, Silver Metalik,Nopol E 1746 Z,a/n TAUFIK, Jl.Kusra No 46 Rt002/004 Ds Kaserden Cirebon HILANG STNK Nopol E-2096-PO an Mulyadi d/a Desa Cidempet Blok Kawamulya Rt 10/03 Kec Arahan Indramayu HILANG STNK Nopol E-6071-PK an Sarim d/a Desa Bulak Lor Rt 02/01 Kec Jatibarang Indramayu HILANG STNK Nopol E-5314-SU an Darto d/a Blok Barat Rt 04/02 Desa Tegalgirang Kec Bangodua Indramayu HILANG STNK Nopol E-2603-SC an Darsinah d/a Desa Jatisawit Rt 02/01 Kec Jatibarang Indramayu

HILANG STNK Nopol E-6835-RL an Muslimah d/a Desa Rajasinga Rt 03/03 Kec Terisi Indramayu HILANG STNK Nopol E-4539-ST an Rudiyanto Bin Nana Sanara d/a Desa Dadap Rt 01/09 Kec Juntinyuat Indramayu HILANG STNK Nopol E-2622-RW an Didi Kunaedi d/a Blok Bojong Rt 01/01 Desa Jatimulya Kec Terisi Indramayu HILANG STNK Nopol E-2142-SQ an Wasmen d/a Blok Teluk Rt 03/01 Desa Totoran Kec Pasekan Indramayu HILANG STNK No Pol. E 2838 AW a/n. Agnes Sutarmi d/a. Jl.Gn.Muria 1 No.6 Rt.08/19 Larangan Kec.Harjamukti kota Cirebon HILANG STNK No Pol.E 4650 LQ a/n. Sunadi d/a.Blok Pamijahan Rt.06/02 Ds.Pamijahan Kec.Plumbon Kab. Cirebon HILANG STNK No Pol. E 2066 KS a/n.Dodo Suherman d/a.Blok Setu Rt.11/02 Ds.Kaliwadas Kec.Sumber Kab.Cirebon HILANG STNK Nopol E 4507 BG, an. Triasy Dharmawan, d/a. As Denpom Margasari No. 35 Rt. 02/08 Kel. Sunyaragi Kec. Kesambi Kota Crb

pengalaman. Dari adanya lomba ini diharapkan ada motivasi dan merubah paradigma guru TK menuju arah lebih baik. Sehingga nantinya guru TK lebih memiliki keterampilan yang kreatif, berwawasan luas, metode yang tepat dalam mengajar, serta berakhlakul karimah. Untuk siswa, mereka bisa saling berkompetisi sehat menjadi yang terbaik,” ujarnya. (mid)

MAJALENGKA - Diragukannya dua nama tenaga honorer kategori I pada pengumuman bupati nomor 810/599/BKD tanggal 9 April 2012, tentang daftar nama tenaga honorer kategori I yang memenuhi kriteria berdasarkan hasil verifikasi dan validasi (audit) oleh tim Badan Kepegawaian Nasional dan BPKP, terus menulai polemik . Mantan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD), H Siswantoro Stoven SH MM mengatakan, keabsahan data harus dipertanggungjawabkan oleh kepala organisasi perangkat daerah (OPD). “Otensitas dari tenaga honorer ada di kepala opd. Sebab, kepala Opd yang mengesahkan usulan nama-nama yang kemudian ditampung BKD untuk di-

verifikasi. Berkasnya pasti ada di opd,” ucapnya, kepada Radar, Jumat (20/4). Pejabat eselon II-b yang kini menjadi kepala Satpol PP ini, tidak mengetahui secara pasti apakah tenaga honorer berinisial OS lulusan S-1 Administrasi Pendidikan dan SA lulusan S-1 Ekonomi Manajemen, samasama bekerja di Bagian Tata Pemerintahan seperti yang tertulis pada pengumuman bupati tersebut. “Semua data tenaga honorer kategori I ada di opd masing-masing. Jadi, saya belum tahu pasti datadata honorer yang diverifikasi tahun 2010 tersebut,” jelas Siswantoro. Ketika ditanya apakah ada indikasi titipan pada daftar tenaga honorer kategori I, Siswantoro membantahnya. Menurutnya, dalam meloloskan tenaga honorer melalui proses verifikasi, berdasarkan bukti-bukti dan usulan dari opd masing-masing. “Saya tidak mendengar ada yang titipan-titipan. Bahkan,

waktu saya menjabat sebagai kepala BKD, enggak ada titipantitipan. Semua sesuai prosedur,” tegasnya. Bupati, H Sutrisno SE MSi mengaku, akan mengkaji ulang permasalahan tersebut. “Kita menunggu keputusan dari pusat. Yang jelas dari peristiwa ini BKD harus melaporkan ke pemerintah pusat melalui OPD yang punya tenaga honorer bermasalah,” ungkapnya. Terpisah, Wakil Komisi A DPRD, Ali Muchasin mengungkapkan, DPRD akan memanggil BKD jika memang ada keraguan pada tenaga honorer kategori I. Tapi, hingga saat ini Komisi A belum menerima daftar namanama honorer kategori I. “Kalaupun ada keraguan di dalamnya, pasti akan kami usulkan untuk dengar pendapat dengan BKD. Yang kami khawatirkan adalah yang 52 honorer kategori I saja meragukan, apalagi tenaga honorer kategori II sejumlah 1.903 orang,” tandasnya. (mid)


sabtu kliwon 21 april 2012 / 29 JUMADIL AWAL 1433 H

bunderan cijoho

Masih Menunggu Konsultasi Pimpinan KUNINGAN– Tudingan anggota legislatif asbun (asal bunyi) terkaitan dana hibah Australia Rp14,450 miliar ke PDAM Tirta Kamuning, dibantah oleh Wakil Ketua Komisi B DPRD Kuningan, Oyo Sukarya SE MMPub. Menurutnya, apa yang dilontarkan selama ini tidak mengarah pada apa yang ditudingkan. Justru waktu itu dirinya berkomentar bahwa pelaksanaan program tersebut perlu didalami. Kepada Radar, Oyo mengemukakan dia tak asbun dalam berkomentar. ”Kalau dari sisi pendanaan memang mendekati kebenaran. Tapi pada tataran pelaksanaan masih perlu pendalaman. Contohnya apakah benar konsumen pemasang PDAM itu merupakan Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR)?,” terang politisi Partai Golkar tersebut. Selain itu, perlu didalami pula terkait kebenaran daftar yang disajikan. Nah, untuk mendalami hal itu tidak bisa dilakukan oleh Komisi B. Lain halnya ketika pembahasan rencana pembentukan Provinsi Cirebon, Komisi A sudah ditugaskan oleh lembaga. ”Waktu verifikasi Provinsi Cirebon kan memang diamanatkan. Sedangkan sekarang kan komisi B sedang membahas LKPJ 2011. Untuk urusan teknis kaitan dengan dana hibah itu perlu dibahas secara khusus,” jelasnya. Untuk menindaklanjuti persoalan dana hibah Australia, rapat konsultasi dengan pimpinan bakal segera digelar. Rencananya, rapat tersebut hendak dilangsungkan Selasa (24/4) mendatang. Hasilnya akan seperti apa, Oyo meminta agar menunggu sampai Selasa nanti. Ditanya apakah pengungkapan persoalan tersebut terkait dengan masalah politis, Oyo enggan mengomentari. Pihaknya hanya ingin bersikap lebih obyektif bahwa dari sisi pelaksanaan memang perlu ada pendalaman. Adapun langkah yang hendak dilakukan Inspektorat, Dia tidak mempersoalkan. Menurutnya, memang hal itu sudah menjadi tugas dan kewenangan Inspektorat. Justru akan lebih bagus apabila langkah tersebut dilakukan sebelum munculnya desakan di media. (ded)

kuningan

FOTO: TATANG ASHARI/RADAR KUNINGAN

Target 5 Besar MTQ Jabar KUNINGAN- Tekad kuat terpatri pada rombongan kafilah Kabupaten Kuningan untuk memperbaiki prestasi Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Jawa Barat. Di sela pelepasan, Kamis (19/4), Bupati H Aang Hamid Suganda menarget bisa masuk 5 besar MTQ Jawa Barat. Ketua LPTQ Kuningan, Drs H Kamil Ganda Permadi MM, menyebutkan, Kuningan mengirimkan 17 orang kafilah MTQ, ditambah 18 orang pembina dan official tiap cabang. Mereka akan mengikuti cabang beregu Fahmil Quran dan Syahril Quran, cabang perorangan murotal putra dan putri, tilawah anak putra dan putri, tilawah remaja putra dan putri, tilawah dewasa putra dan putri, canet putra dan putri, serta tafsir bahasa Arab putra. “Para kafilah tersebut merupakan qori dan qoriah terbaik hasil dari seleksi dari MTQ kabupaten bulan lalu,” jelas Kamil. Bupati Kuningan H Aang Hamid Suganda, mengucapkan selamat berjuang untuk para kafilah MTQ tingkat Provinsi Jawa Barat. Ia berharap kafilahnya bisa menghasilkan yang terbaik, serta membawa nama harum Kabupatan Kuningan. Bupati juga berharap agar MTQ Jawa Barat di Kabupaten Karawang mampu memberikan hasil yang baik dengan target masuk jajaran 5 besar. “Memang bukan pekerjaan ringan. Tetapi saya percaya dengan mental yang kuat dan fokus yang tinggi, para khafilah Kuningan akan mampu berhasil,” ujar bupati. (tat)

18

Sepakat Berantas Geng Motor Polres Kuningan Kumpulkan Puluhan Klub Motor Resmi KUNINGAN- Langkah preventif kebrutalan geng motor dilakukan Kapolres Kuningan AKBP Wahyu Bintono Hari Bawono SIK MH, tadi malam (20/4). Sedikitnya 48 klub motor di bawah naungan Ikatan Motor Independen Kuningan (IMIK) dirangkul di Aula Jananuraga Mapolres. Praktis, halaman mapolres disesaki motor. Berbagai pemahaman diberikan kap ol re s s e pu tar kl ub dengan geng motor di depan ratusan anggota klub. Mulai perbedaan, karakteristik hingga ancaman pidana bagi berandalan bermotor. “Klub motor itu aktivitas berkelompok. Didasari oleh kesamaan hobi otomotif atau aktivitas sosial. Umumnya terdaftar pada wadah organisasi otomotif resmi. Kalau geng motor, sebuah kelompok dengan kesamaan aktivitas kesenangan mengendari motor dan berperilaku urakan, berandalan, anti aturan dan bertindak seperti kelompok kriminal. Seperti XTC, Brigez,

GBR, Moonrakers dan Nalaktak,” ungkap kapolres. Anggota geng motor, kata dia, kebanyakan remaja dan dewasa berusia 15 sampai 25 tahun. Biasa juga ada kaderisasi. Hasil pengamatan dia, aktivitas rutin geng motor adalah konvoi motor pada Sabtu malam. Tujuannya sweeping ke kandang, atau tempat nongkrong geng motor lain. Apalagi yang dianggap sebagai musuh. Aktivitas sweeping, biasanya juga telah diatur dan dikomandoi oleh seorang koordinator sektor. “Seperti layaknya pasukan militer, mereka pun memiliki strategi perang ketika menyerang atau bertahan. Juga memiliki senjata andalan seperti tongkat softball, tongkat golf, samurai, bahkan senjata api,” imbuhnya. Selanjutnya, kapolres membeber ancaman pidana bagi anggota geng motor brutal. Termasuk ancaman bagi siapapun pengendara yang melanggar ketertiban lalu lintas. “Maka, kita kumpulkan 48 klub motor di sini agar mereka memahami aturan, juga memahami bahaya aksi geng motor. Ini upaya preventif kita sebagai tindak lanjut kejadian

Satpol PP Tertibkan Baliho Para Cagub DILEPAS. Kafilah MTQ diterima muspida sebelum akhirnya diberangkatkan ke Karawang, Kamis (19/4).

Radar Cirebon Group

KUNINGAN- Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Kuningan menetibkan baliho para bakal calon gubernur, kemarin. Penyisiran dilakukan mulai perbatasan daerah hingga pusat kota. Kasatpol PP Kuningan Deni Hamdani MSi saat memimpin langsung penertiban menjelaskan, penertiban tersebut dalam rangka penegakkan Perda Nomor 23 tahun 2003 tentang Ketertiban Umum. “Tidak hanya baliho para bakal calon gubernur, kami juga menertibkan spanduk dan baligo iklan produk yang melanggar aturan tanpa kecuali,” tegas Deni kepada Radar. Meski diakui dia, sebagian besar baliho melanggar perda itu bergambar tokoh politik yang berencana maju pada Pilgub) Jabar, termasuk Bupati Aang Hamid Suganda. Sebagian besar baliho dan spanduk itu, kata dia, telah melanggar aturan. Seperti kedaluarsa (masa berlaku pemasangan, red), melintang, mengganggu ketertiban umum dan keindahan kota. Kasi Ops Satpol PP, Indra Ishaq MSi, menyebutkan, rute penertiban baliho baru mencakup jalur utama perbatasan Kuningan kota hingga pusat kota. Tapi

direncanakan penertiban akan dilanjutkan hari ini dan besok. “Yang baru ditertibkan mulai Caracas hingga kota. Dari selatan mulai dari Kelurahan Cigadung dan dari timur mulai dari Sindangagung dan Garawangi menuju pusat kota. Selebihnya akan dilanjutkan hari besok (hari ini, red),” kata dia di sela-sela penertiban. Mengenai berbagai spanduk dan baliho serupa di wilayah pelosok desa, Indra memastikan telah menginstruksikan pihak kecamatan untuk melakukan penertiban sendiri. Selain dalam rangka penegakan aturan, penertiban juga dalam rangka menciptakan kebersihan dan keindahan kota untuk target Kuningan memperoleh Adipura tahun ini. Spanduk dan baliho yang ditertibkan, kata Indra, selanjutnya akan didata dan disimpan di Kantor Satpol PP Kuningan. Bagi pihak yang merasa pemilik dan bertanggung jawab terhadap spanduk tersebut, dipersilakan untuk mengambil sendiri. “Jika mereka ingin memasang kembali spanduk atau balihonya, akan kami arahkan sesuai aturan,” pungkas Indra. (tat)

brutal geng motor di wilayah Polda Jabar,” jelas kapolres. Untuk mengantisipasi lebih jauh, pihaknya rutin melaksanakan patroli setiap malam, terlebih malam minggu sebagai malam sweeping musuh antargeng motor. Pihaknya juga akan lebih

mendekatkan diri dengan komunitas klub motor. Salah satunya dengan kegiatan bakti sosial (baksos) bersama. “Misalnya, kita bersih-bersih sampah bersama. Ini agar warga masyarakat tidak lagi melihat klub motor sebagai geng motor yang meresahkan.

Sebaliknya sebagai klub yang peduli,” ujarnya. Ketua IMIK, Yayan Olly, menegaskan, dari 48 klub motor di bawah naungan IMIK sudah berkomitmen anti berandalan motor. Turut hadir Wakapolres Kompol Asep Pujiono serta para perwira lainnya. (tat)


aneka berita

sabtu kliwon 21 april 2012 / 29 jumadil awal 1433 h

Radar Cirebon Group

Tetap Utamakan Anak

foto: muhammad irfan/radar cirebon.

PEMENANG BELANJA. Ferry Verdianto DS, warga Jl GN Galunggung D.35 Kota Cirebon berhak belanja gratis di Surya Toserba edisi Sabtu, 21 April 2012, setelah diundi kemarin.

SMA Islam Al Azhar ... menit, Ajay mengaku sempat kelimpungan. Karena mau tidak mau dirinya harus bisa menyampaikan materi pidatonya secara simpel dan maknanya tersampaikan di depan dewan juri. Padahal awal persiapan dirinya tidak diberitahu jika waktu yang diberikan hanya 7 menit. “Saya senang dan tidak menyangka bisa menjadi juara, Alhamdulillah bisa memberikan prestasi terbaik untuk sekolah dan orang tua,” katanya. Hal sama dikatakan Siti Mahmudah. Menurut Sima, begitu dirinya ditunjuk untuk ikut lomba dai, dirinya langsung browsing di internet untuk

mencari bahan materi yang akan disampaikan pada saat lomba, yakni tentang pandangan Islam tentang narkoba efek negatif calon penerus bangsa. Menurut Sima, awalnya sempat grogi begitu naik ke panggung, tapi tidak berapa lama akhirnya hatinya sudah bisa tenang dan menyampaikan materi di depan dewan juri. Baginya perlombaan ini menjadi modal berharga bagi dirinya, dan termasuk menambah deretan prestasi yang telah diraihnya selama ini, seperti menjadi juara pada lomba yang diselenggarakan Al Azhar Jakarta. “Senang dan hasilnya memuaskan. Ini semua karena

rida dari Allah,” ujarnya Kepala SMA Islam Al Azhar, Drs Abu Malik MPd mengaku bangga anak didiknya kembali menorehkan prestasi tingkat wilayah III Cirebon, meskipun lomba Dai itu biasnya di dominasi dari sekolah berbasis Agama, akan tetapi sekolahnya yang termasuk sekolah umum bisa bersaing, bahkan merebut dua gelar juara sekaligus pada cabang lomba yang sama. “Ini semua juga berkat kerja keras dari guru-guru tanpa kenal lelah membimbing dan mendidik siswa menjadi generasi bangsa yang handal di masa datang,” pungkasnya. (abd/opl)

Selagi Disetujui Tak Masalah serupa di salah satu SMA di Kota Cirebon. Dalam kasus itu, diambil kebijakan bahwa panitia penerima LJK turun langsung ke kelas. Terpisah, Plh Kepala Dinas Pendidikan Kota Cirebon, Drs Dana Kartiman MPd mengatakan, selama semua pengawas dan

unsur lain melihat perekatan lem amplop soal dan jawaban tersebut, maka hal itu tidak bisa disebut pelanggar. “Yang penting pengawasnya menyaksikan. Barangkali ada yang salah urutannya. Maka itu untuk antisipasinya,” tuturnya. Perekatan lem amplop yang

sudah meminta kepada para sekolah untuk mengimbau para siswanya untuk tidak percaya akan bocoran jawaban tersebut,” ujarnya. Disdik Kota Cirebon juga menargetkan kelulusan siswa SMP untuk tahun 2012 ini adalah 98,6%, namun tidak menutup kemungkinan akan mengulang prestasi tahun lalu yang mencapai kelulusan 99%. Kondisi tersebut menurut Dana adalah tergantung dari kesiapan pihak sekolah maupun siswanya. ”Kami maunya lulus 100 persen namun untuk mencapai hasil tersebut perlu kerja keras dan persiapan mental siswa yang cukup,” ungkapnya.

4Dari Halaman 9

dibawa di ruang panitia itu, kata dia, harus disaksikan juga pihak kepolisian dan pengawas perguruan tinggi. “Wajar saja kalau ada keragu-raguan. Jadi dalam kasus ini saya nilai hanya bentuk kehati-hatian sekolah dalam mengumpulkan LJK,” tuturnya. (kmg)

6.617 Siswa SMP Siap UN Berdasarkan prosedur operasi standar ujian nasional dalam peraturan Badan Standar Nasional Pendidikan (BNSP), soal-soal UN SMP sudah dibuat sesuai standar dengan kisi-kisi yang sudah diberikan. ”Jadi isu soal yang lebih sulit itu mungkin tidak, namun kita juga belum mengetahui secara pasti, karena soal tersebut adalah dokumen rahasia,” jelasnya. Dana juga mengimbau kepada para siswa yang akan mengikuti UN untuk tidak mudah percaya akan jawaban soal atau bocoran soal yang beredar. Karena jawaban tersebut akan menyesatkan dan membuat siswa akan menjadi tidak percaya diri. ”Pihak Disdik

4Dari Halaman 9

4Dari Halaman 9

Beberapa siswa SMP yang ditanya wartawan koran ini mengaku sudah siap untuk mengikuti UN dengan mempersiapkan secara serius. Seperti penuturan Rizki, Siswa SMPN 7 Cirebon ini mengatakan dirinya sudah mengikuti semua saran yang diberikan oleh gurunya di sekolah. ”Saya siap 100 persen dengan kemampuan diri saya, dan yakin lulus UN,” tegasnya. Lalu Santi, siswi SMPN 8 Cirebon juga berujar yakin akan lulus UN dengan hasil yang baik. Karena dirinya sudah mempersiapkan diri untuk menghadapi soal-soal UN tersebut. ”Saya pasti lulus, dan bisa melanjutkan ke sekolah favorit,” tandasnya. (aff)

yang dicintainya itu pergi menghadap Sang Kuasa setelah mengalami kecelakaan. Dalam keadaan anak-anaknya yang masih kecil, Siti berusaha tegar dengan memberi contoh pada kedua putranya untuk menjadi manusia yang mandiri, tanpa mengeluh. Sebab ini adalah kehendak Tuhan yang tak bisa dihindari. “Ini sudah diatur Tuhan, tapi ini seolah menjadi firasat karena sebelum suami saya pergi dia berpesan untuk tidak meratapi kepergian dirinya suatu saat. Sebab sebetulnya yang dia tangisi adalah dirinya sendiri. Takut tidak ada yang menjaga, melindungi, menafkahi, dan sebagainya,” papar dosen Unswagati ini. Dengan kepergian dan pesan sang suami sebelum meninggalkannya selamanya, Siti bangkit untuk menjadi wanita mandiri. Sekaligus memulai peran barunya menjadi seorang single parent. Meski terkadang lingkungan kerap memandang sebelah mata arti single parent. “Saya (sebagai single parent, red) juga ingin dapat dukungan dari masyarakat,” tuturnya. Perlahan tapi pasti, wanita yang kerap disapa Maya ini siap menghadapi berbagai tantangan. Terutama dalam

hal mendidik anak. Sebagai titipan sang Ilahi, Maya tahu betul bagaimana rasanya mendidik, menjaga, menafkahi a n a k- a n a k n y a d e n g a n menerapkan pola didik pada anak sebagaimana mestinya. “Ya, pada anak pun saya perhatikan betul. Sebab ada beberapa pengelompokan di mana anak itu harus kita perlakukan sebagai anak, teman, dan sahabat,” katanya saat ditemui Radar di Jl Siliwangi Kota Cirebon, kemarin. Anak bagi Maya perlu perlakuan khusus ketika memasuki usia 5-12 tahun. Di mana anak adalah anak yang harus diarahkan, dididik, terutama untuk mendidik agama dan moral sebagai pondasi masa depan anak. Sementara ketika sang anak memasuki usia 12-21 tahun, perlakukan anak tersebut seperti teman. Dan sahabat ketika sang anak sudah memasuki usia 21 tahun ke atas. “Saya sudah punya konsep dari awal bagaimana mendidik anak saya, meskipun seorang diri. Sebab tidak selamanya anak itu diperlakukan seperi anakanak terus. Untuk itu, saya tidak khawatir,” paparnya. Lain halnya dengan Maya, Ani Suhartini. Ibu satu orang putri ini terpaksa harus menjadi

seorang single parent karena ketidakharmonisan rumah tangganya dengan sang suami. Marketing Bumbu Desa Cirebon ini mengaku bahwa kehidupannya kini lebih baik. Ada buah hati yang selalu memberi dukungan padanya. Meskipun sang suami pergi mengkhianatinya. “Terpaksa saya gugat cerai dia ke pengadilan agama. Karena memang sudah tidak ada kecocokan di antara kami. Daripada sakit hati terus,” ungkapnya. Selain sebagai motivasi, putri semata wayang Ani pun menjadi pendorong langkahnya untuk terus menapaki kerasnya hidup. Sekaligus memberi pembuktian bahwa seorang ibu dapat mencurahkan kasih sayang, perhatian, bimbingan, dan perhatian kepada anaknya. Meskipun tanpa sosok ayah. “Ada putri saya yang jadi motivasi. Harus selalu terlihat tegar dan memberikan yang terbaik, karena dia adalah titipan Allah,” katanya, kemarin. Sebagai salah satu contoh wanita tegar, Ani terus memberikan yang terbaik. Terutama untuk putrinya, para sahabat, dan teman. Dengan ikhlas dan yakin pada Sang Khalik untuk menjalani hidup ini. “Ketika saya pisah, saya dalam keadaan

4Dari Halaman 9 tidak punya apa-apa. Ya saya jalani dari nol. Jadi tahu pahit manisnya bagaimana hidup ini,” tuturnya saat ditemui di Jl Cipto Mangunkusumo. Senada dengan Ani, Rani Retnaningsih terus berjuang untuk menghidupi anak-anaknya. Posisinya sebagai single parent, ia lakoni dengan penuh semangat. Usahanya menjadi seorang pebisnis dan pemilik Salon Rani ini adalah satu bentuk bahwa dirinya mampu, meski tanpa sosok suami. “Proses menjalani hidup masih jauh, harus tetap semangat,” katanya. Rasa semangatnya diungkapkan Rani untuk membuka lembar baru. Sebab menurutnya, masih ada harapan untuk kembali merajut kehidupan rumah tangga. “Ya, saya kira masih ada harapan. Jalan masih panjang,” sambungnya. Tanpa melihat ke belakang, Rani yakin bahwa ke depan jika ia diberi kesempatan untuk berumah tangga akan menjaganya betul-betul. “Yang pasti kalau diberi kepercayaan dan kesempatan, tidak akan menyia-nyiakan. Akan jadi yang terakhir. Karena siapa pun tidak ingin rumah tangganya berakhir, kecuali maut yang memisahkan,” pungkasnya. (adinda pratiwi)

DP PDAM Masih Boleh Kerja Pengawas yang baru, minimalnya wali kota, memperpanjang surat tugasnya untuk waktu yang sebentar,” tuturnya. Azrul juga mengatakan, dalam hal ini, wali kota sebagai owner PDAM harus segera menentukan Dewan Pengawas yang baru. “Karena tidak mungkin tanpa Dewan Pengawas. Kalau misalnya tidak ada, nanti pengawasannya bagaimana?” tuturnya. Sementara itu, Anggota Komisi B DPRD Kota Cirebon, Soenarko Kasidin mengatakan, bila Dewan Pengawas tidak segera ditentukan dan terjadi

kekosongan pengawas, maka direksi PDAM bisa melakukan penyelewengan keuangan, penyelewengan jam kerja ataupun yang lainnya. “Kinerja PDAM bisa terganggu. Karena bila sampai terjadi kekosongan bisa dimanfaatkan oleh oknum. Nantinya bisa terjadi penyelewengan yang jelas akan merugikan. Baik itu merugikan PDAM ataupun merugikan masyarakat,” tuturnya. Pria yang akrab disapa Abah Ako ini meminta wali kota segera menentukan DP. “Karena keberadaan vital, wali kota

harus gesit,” tukasnya. Senada, anggota Komisi B DPRD Kota Cirebon lainnya, Eman Sulaeman mengatakan, untuk urusan Dewan Pengawas, semuanya tergantung wali kota sebagai owner perusahaan. Hanya saja, yang ditakutkan, bila tidak segera dipilih Dewan Pengawasn baru, kondisi perusahaan bisa tidak kondusif. “Semuanya tergantung wali kota, karena wali kota bertindak sebagai pemilik. Tapi kalau tidak ada DP, ya kondisi perusahaan tidak kondusif,” tutur politisi Gerindra ini. Sementara itu, Priatmo Adji

4Dari Halaman 9 juga mengatakan, hanya wali kota yang dapat memilih Dewan Pengawas PDAM. Maka dari itu, dia meminta wali kota untuk memilih DP yang profesional yang mengetahui permasalahan PDAM. “Karena tidak ada DP, ya sama saja tanpa pengawas. Jadi PDAM bisa liar,” tuturnya. Bisa jadi, kata dia, akan kebocoran-kebocoran nonteknis akan semakin sering terjadi bila DP tidak segera diperbaharui. “Pengawasan internal menjadi lemah. Dan wali kota lah yang mempunyai hak untuk memilih DP,” tukasnya. (kmg)

Buka Sanggar, Mengajar Dibantu Cucu

Hj Nana tengah berada di kediamannya. Beruntung Hj Nana mau bertemu dan diwawancara. Ditemani dengan sang cucu, Hj Nana menyambut wartawan koran ini dengan senyuman hangat. Memulai cerita, menggali perjalanannya menjadi seorang penari, hingga kini terus bertahan. Hj Nana Jaelani, wanita berusia 71 tahun ini punya banyak faktor mengapa ia memilih bertahan menjadi seorang penari. Selain kental akan darah seni, Hj Nana telanjur cinta terhadap seni tari sejak dirinya masih kecil. “Memang keluarga saya kental sama darah seni,” jawabnya singkat. Selain kental dengan darah seni, ibu tujuh orang anak ini mengatakan bahwa seni, khususnya seni tari adalah pilihan hidupnya. Berbagai tempat pernah ia singgahi. Membawakan seni tari sunda,

topeng Cirebon, dan lainnya. Memberi pengalaman yang tak ternilai harganya. Membuatnya betah dan enggan beranjak dari dunia yang sudah membesarkan namanya. “Dari gadis sampai sekarang punya 25 cucu masih setia dengan dunia tari,” ujarnya diselingi senyuman. Hingga akhirnya di tahun 1980 Hj Nana memohon pada almarhum sang suami, H Jaelani untuk membuka Sanggar Tari sebagai wadah untuknya berbagi ilmu tari dengan yang lain. Ketika Hj Nana membuka Sanggar Tari, rasa bingung sempat menghampiri. Bagaimana tidak, ia bingung untuk memilih tempat yang pas. Demi kecintaannya pada dunia seni, Hj Nana memutuskan untuk mengubah rumah miliknya menjadi Sanggar Tari, yang hingga kini masih bertahan. “Sanggar ini tadinya rumah saya dan suami. Waktu saya ada niat buka Sanggar Tari

dan mengajukan di sini, suami rela saja. Dia sih terserah saya, karena tahu saya sudah serius untuk menekuni dunia seni tari,” ungkapnya, Kemarin. Hj Nana lantas tak membiarkan ilmunya dimakan olehnya sendiri. Ia menularkan kebisaannya pada sang anak. Bahkan pada sang cucu. Terbukti, saat ini ada 2 orang anak dan 5 orang cucu yang membantunya menjadi pengajar di Sanggar Tari, yang disinyalir akan ada penerus dari Hj Nana. Untuk terus melestarikan kebudayaan dan menjaga warisan dari sang suami. Sebuah kepercayaan untuk mengubah kediamannya menjadi Sanggar Tari. “Kalau bukan kita, siapa lagi yang melestarikan? Suami dan keluarga selalu mendukung. Maka dari itu saya ingin sepenuh hati menekuni dunia ini” ujarnya. Sebab, ia merasa miris ketika ada bangsa lain yang semangat belajar kebudayaan di Indonesia,

19

4Dari Halaman 9

tetapi orang Indonesianya sendiri justru acuh tak acuh. Inilah salah satu faktor Hj Nana untuk terus bertahan. “Dari luar negeri pengen belajar di Indonesia, kok orang Indonesianya malah makin menjauh. Aneh kadangkadang. Mau dikemanakan aset negara ini,” katanya. Dari menari, Hj Nana bukan hanya meraih pundi-pundi rupiah. Tapi ia mendapat manfaat lain yang tak ternilai hargaya. Yakni sebuah kebanggan karena ikut menjaga keberadaan budaya tradisional dari ancaman datangnya budaya modern. Serta tetap sehat dan awet muda, berkat menari. Meskipun usianya sudah semakin senja. “Tidak dipungkiri, memang nilai komersilnya ada. Namanya juga aset bangsa. Tapi, lihat sisi lain. Karena dengan menari, sangat bermanfaat bagi kesehatan saya. Ini cara saya menjaga kesehatan saya,” tuturnya. (*)

Radar Cirebon

Pendiri: H. Mahtum Mastoem (alm). CEO: H Yanto S Utomo. General Manager: Toto Suwarto, Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Iing Casdirin. Redaktur Pelaksana: M Noupel. Redaktur: Rusdi Polpoke, Khairul Anwar, Apendi, Kalil Sadewo, Iim Abdurahim, Yuda Sanjaya, M Rona Anggie, Sanusi Koordinator Liputan: Suhendrik. Liputan Kota: Abdullah, Raden Dedi Haryadi, Husain Ali, Ida Ayu Komang, Itta Fathimatul Lailiyah, Imam A Musyaffa, Sri Wahyuningsih, Atin Udhiyatin, Adinda Pratiwi. Liputan Kabupaten: Muhamad Junaedi, Nur Via Pahlawanita, Yusuf Suebudin. Indramayu: Adun Sastra (Kepala Biro), Utoyo (Karangampel), Kholil Ibrahim, Tardianto Azza, Syarif Alwi. Kuningan: Agus Sugiharto (Kepala Biro), Deden Rijalul Umam, Tatang Ashari, Agus Mustawan. Majalengka: Agus (Kepala Biro), Almuaras, Budi Raharjo, Aziz Muhtarom, Abdul Hamid. Subang: Komarudin. Xpresi: Mike Dwi Setiawati. Korektor: Nurhidianti Fazrin. EO: Makali Kumar Sekretaris Redaksi: Leni Indarti Hasyim. Pracetak: Asep Kurnia (Koordinator), Irvan Rosadi, Deni Hamzah, Supriyanto, Burhanuddin, Agung Bakti Wibowo, Abdul Rosyad, Amirul Idhaji, Heru Suroso. EDP/IT: Harry Hidayat. Pemasaran Iklan: Eko Suprihatmoko (Manajer Jakarta), Syahbana (Manajer Cirebon), Diana Lindari, Raden Ramandi, Djajuli Purworejo, Khaerudin, Panca Setiawan, Ahmad Deden, Gusnawan, Nani Nuraeni, Dedy Supriyatna, M. Sofyan (Bandung), Yuni Khansa (Jakarta). Sirkulasi dan Pengembangan Koran: Raswidi (Manajer), Ahmad Mugni, Teddy Alvino, M Safari, Rudi Mulya, Agus. Keuangan dan Umum: Liana Sukmawati (Manajer), Siti Romlah, Adrawi, Zandra Devina, Ria Kristiana, Endah Purnamasari, Feny Nurcahyani, Tatang Suryana. Penerbit: PT. Wahana Semesta Cirebon (PT. WSC). Manajer Group Percetakan: Tommy Sudaryono. Komisaris Utama: H. M. Alwi Hamu. Komisaris: Lukman Setiawan, Dwi Nurmawan. Direktur Utama: Yanto S. Utomo. Direktur: H. Suparno Wonokromo. Bank: Bank Mandiri No 134.0000118231 a/n PT. Wahana Semesta Cirebon. Bank BRI Syariah No Rekening: 3116-0007-3. Alamat Redaksi/Pemasaran/Iklan/Tata Usaha: Jl Perjuangan No 9 Cirebon 45154 Telp (0231) 483531, 483532, Faks (0231) 483533. Addres e-mail: radarcbn@ indosat.net.id, redaksi@radarcirebon.com, iklan@radarcirebon.com, puber@radarcirebon.com. Perwakilan Iklan Jakarta: Eko Suprihatmoko, Azwir, Arif Badi Karyawan, Asih. Alamat Perwakilan Jakarta: Kompleks Widuri Indah Blok A-3, Jl. Palmerah Barat No. 353, Jakarta 12210 Telp (021) 5330976. Perwakilan Bandung: Jl. Margahayu Barat Blok S II No. 106 Telp. (022) 7564848. Harga Langganan: Rp 69.000/bulan. Harga Eceran: Rp 3.000/eks. Tarif Iklan: Umum/Display hitam putih halaman 1 Rp 58.000/mm kolom. Umum/Display Berwarna halaman I: Rp 90.000/mm kolom, halaman 2 s.d 7, 10 s.d 23 Rp 30.000/mm kolom, halaman 12, 13 dan 24 Rp 46.000/mm kolom. Sosial/Keluarga hitam putih Rp 23.000/mm kolom. Sosial/ Keluarga berwarna Rp 32.000/mm kolom. Baris: Rp 20.000/baris(minimal 3 baris, maksimal 7 baris). Percetakan: PT. Wahana Cirebon Press Intermedia. Isi di luar tanggungjawab percetakan.

SEMUA WARTAWAN RADAR CIREBON selalu DIBEKALI TANDA PENGENAL ATAU SURAT TUGAS, DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA/MEMINTA APAPUN DARI NARASUMBER


sabtu kliwon, 21 april 2012 / 29 jumadil awal 1433 H

Radar Cirebon Group l HALAMAN 20

SANTUN DI JALAN Antisipasi Aksi Kriminal di Angkot

Gencar Operasi Gabungan FOTO: DEDI HARYADI/RADAR CIREBON

DITERTIBKAN. Kapolsek Gegesik AKP Nanang Suhendar SH tengah menertibkan pelajar yang menumpang di atas kap mobil angkutan pedesaan saat menggelar razia.

Angdes Bandel Kembali Dirazia GEGESIK - Para sopir angkutan pedesaan (angdes) di wilayah Kecamatan Gegesik masih saja membandel. Untuk mendapatkan keuntungan yang banyak, mereka menaikkan penumpang sampai ke atas kap mobil. Kondisi ini dianggap sangat berbahaya, apalagi kebanyakan penumpang yang naik ke atas kap adalah pelajar. Karena tin­dakan tersebut dianggap mengancam keselamatan nyawa penumpangnya dan melanggar peraturan lalu lintas, jajaran Polsek Gegesik kembali melakukan razia terhadap angkutan umum

berwana kuning ini di Jalan Raya Gegesik, Kabupaten Cirebon, kemarin (19/4). Sedikitnya, belasan angdes trayek Arjawinangun-Gegesik tersebut terkena razia dan penertiban yang dilakukan polisi. Meski tidak dikenai tilang, namun sopir maupun para pelajar yang menumpang di atas kap mobil diberikan teguran dan pembinaan oleh Kapolsek Ge­ gesik AKP Nanang Suhendar SH yang disaksikan langsung oleh Kapolres Cirebon AKBP Hero Henrianto Bachtiar SIK MSi yang ikut memantau jalannya razia

tersebut. “Dalam berlalu lintas juga sopir sudah menyalahi aturan karena dapat membahayakan jiwa penumpangnya. Saat ini mereka, baik sopir maupun penumpang yang ada di atas kap mobil kami berikan teguran dan pembinaan. Ke depan, razia ini akan kami tingkatkan di beberapa tempat dengan melibatkan polisi dari Satuan Lalu Lintas Polres Cirebon,” jelas Kapolres Cirebon AKBP Hero Henrianto Bachtiar SIK MSi didampingi Kapolsek Gegesik AKP Nanang Suhendar SH kepada Radar Cirebon, kemarin (19/4). (rdh)

Kompak Gelar Pelayanan Prima Terpadu CIREBON - Polres Cirebon Kota tak henti-hentinya melakukan upaya pelayanan terhadap ma­syarakat. Meskipun sudah menyediakan kantor pelayanan urusan SIM, yang berlokasi di Mapolres Ciko, hingga kerja sama pelayanan samsat di beberapa titik. Kini, Polres Ciko, Kodim 0614 Cirebon dan Pemerintah Kota Cirebon, berkolaborasi, membuka gerai pelayanan prima terpadu demi melayani dan memenuhi kebutuhan masyarakat. Untuk pertamakalinya, sebuah tenda gerai pelayanan dibuka di pelataran parkir Grage Mall, Kota Cirebon. Dalam pembukaan itu, Kapolres Ciko AKBP Asep Edi Su­heri SH SIK, didampingi Dan­dim 0614, Letkol Arh Eddy Wi­dianto mengatakan, ge­rai ter­­sebut bertujuan untuk mem­ berikan pelayanan ekstra kepada masyarakat. Tenda ini, selain berfungsi sebagi sumber informasi tentang mekanisme pembuatan

SIM, membuat SKCK, sidik jari, pe­ ngumpulan data perpanjangan SIM, masya­rakat juga akan memperoleh pengetahuan lebih tentang tata cara berlalu lintas yang baik. “Kan ada saja yang merasa kesulitan ketika menghadapi ujin SIM, di sini kami sediakan konsultan, untuk memberi informasi tentang tata cara berikut prosedur ujian SIM,” ungkapnya. Tak hanya itu, di seputar gerai, juga tampak minibus layanan Samsat. Kehadiran mobil ini, bertujuan untuk memudahkan masyarakat yang ingin bayar pajak kendaraan bermotor maupun perpanjangan STNK. Walaupun, pada dasarnya penerapan prosedur kantor polisi, Outlet Samsat dan gerai ini sama saja. Akan tetapi kelebihannya, masyarakat tidak perlu mengantre berjam-jam untuk melakukan pembayaran pajak, atau perpanjangan STNK. Mekanisme operasi gerai ini, akan dilakukan secara berkelanjutan. Dengan sistem rolling, mulai dari

mal-mal, sekolah-sekolah, kantor kecamatan, kantor kelurahan dan di beberapa tempat, yang dianggap memadai. Dengan jadwal satu minggu sebanyak dua kali, yakni setiap Senin dan Kamis. Sementara itu, Dandim 0614, Letkol Arh Eddy Widianto me­ ngatakan, kegiatan ini merupakan implementasi dari program si­ nergisitas, antara Polres, TNI dan Pemerintahan. Dari kegiatan ini, Kata Edy, pihaknya juga akan turut andil mendistribusikan in­ formasi kepada masyarakat, terkait penerimaan prajurit TNI. Jika terlihat respons yang bagus dari masyarakat, pengadaan informasi itu akan didukung dengan pengadaan brosur yang berisikan tentang kecintaan terhadap Negara. Ditemui Radar, Anas Musairin (36), warga Desa Kaliwulu, Ke­ ca­matan Plered, Kabupaten Cireboon, mengaku datang ke gerai itu atas informasi dari adik iparnya. (atn)

CIREBON - Kasus perampokan dalam angkutan kota (angkot) trayek D3, yang terjadi di Ma­ jasem, Kota Cirebon, be­berapa waktu lalu, membuat banyak kalangan semakin waspada, terlebih lagi polisi. Atas ke­ jadian itu, sebagai langkah antisipasi, Polres Cirebon Kota dan Dishubinfokom, se­makin gencar melakukan operasi gabungan. Sasarannya, selain kendaraan umum, juga tertuju pada transportasi umum, seperti angkot, elf dan bus. Kasat Lantas, AKP Eko Pra­ setyo, malalui Kepala Bagian Operasional, Ipda Supai Warna mengatakan, target pemeriksaan meliputi unsur kelengkapan surat-

surat kendaraan, penertiban trayek bodong, juga akan se­ ma­kin digalakkan. Karena jika dibiarkan, kemacetan dan ke­ semerawutan yang akan terjadi di mana-mana. Berkaca pada tindak kriminalitas di angkot, polisi dan Dishubinfokom akan semakin memperketat upaya penindakan terhadap angkot yang berkaca film terlalu gelap. “Kalau kemarin yang berkaca gelap hanya dirusak sebagian kecil saja kaca filmya, tapi nanti akan melakukan koordinasi lagi dengan Dishub agar melakukan tindakan yang lebih tegas, akan lebih bagus bila diberikan tilang,” ungkapnya. Supai memaparkan, penin­dakan

atau aksi repsesif ada­lah upaya kepolisian untuk menurunkan angka pelanggar di jalan raya, dan yang lebih penting untuk menekan angka kecelakaan. Namun, tidak me­lulu dengan tindakan, polisi juga masih rutin memberikan pembelajaran dan sosialisasi kepada masyarakat, sekalipun tengah kedapatan melanggar. Adapun tindakan itu, kata Supai, terbagi menjadi dua. Yakni tindakan yuridis, dan tindakan non yuridis. Tindakan yudiris berarti tindakan langsung, ketika mendapati pelanggaran, maka polisi langsung memberikan tilang. Sedangkan tindakan non yuridis, berarti tindakan kepolisian secara simpatik.

Sementara itu, Kadalops Dinas Perhubungan Kota Cirebon, J Sianturi SAP mengatakan, ma­ raknya angkot bodong atau angkot yang tidak memiliki doku­men persuratan yang lengkap. Seperti STNK, ijin trayek, surat kelaikan jalan atau kir, yang tidak di upgrade alias kadaluarsa. Bahkan ada pula yang tidak memiliki persuratan lengkap, berikut sopir yang tidak memiliki surat izin mengemudi (SIM). Hal itu yang akan menjadi point pemeriksaan secara administratif. Perihal operasi terhadap kaca film yang gelap, memang sudah berjalan, di setiap sesi operasi gabungan dengan pihak kepolisian. (atn)

Waspada, Gronggong Rawan Kecelakaan Jalan Raya Beber dan Grong­ gong sebagai jalan utama yang menghubungkan Kabupaten Kuningan-Cirebon ini kerap terjadi kecelakaan lalu lintas, baik itu kecelakaan kendaraan roda dua maupun roda empat. Daerah yang paling rentan terjadi kecelakaan ini, di antaranya adalah jalan raya di kawasan

wisata gronggong. Pasalnya, di lokasi tersebut banyak sekali tikungan dan tanjakan atau turunan. Menurut Kapolsek Beber AKP Abdul Fatah, kecelakaan yang sering terjadi kebanyakan akibat pengendara yang ugal-ugalan dan tidak mematuhi peraturan lalulintas. “Kecelakaan yang kerap

terjadi di Jalan Raya Beber dan kawasan Gronggong ini karena pengemudi kurang mematuhi peraturan yang ada, padahal rambu-rambu lalu-lintas sudah terpampang sebagaimana mes­ tinya. Bukan hanya itu saja, tidak sedikit mo­bil bermuatan berat tak kuat menanjak, sehingga menim­bulkan kecelakaan,”

ujar Abdul. Selain karena faktor manusia, kece­lakaan tersebut juga di­se­ babkan karena sarana pe­ne­ra­ngan jalan umum masih ku­rang. “Kurangnya penerangan, ter­ kadang para pengendara kurang dapat memperhatikan jalan. Sehingga ada saja kendaraan yang terjun ke jurang,” katanya.(rdh)


Sportainment 21

PERSIB SIAP PERBAIKI REKOR DI LAMONGAN Baca Hal-24

Radar Cirebon Group

l

sabtu kliwon, 21 april 2012

CR7

Statistik Musim ini di Liga Primera

Pemenang Batik Trusmi Bagi-bagi Batik

Nama : Ucu Budi Susanto Alamat : Burujul Kulon Jatiwangi Majalengka No KTP : 3210110404750041 Bagi pemenang dapat langsung datang ke BATIK TRUSMI dengan menunjukkan identitas yang masih berlaku dan menghubungi Bp Hardyan atau Ibu Ummi

33 laga Tampil 2.904 Menit bermain 41 Gol 228 Total tembakan 48.6% Akurasi tembakan 11 Assist 1.251 Passing 81,1% Passing sukses 78 Umpan silang 33,9% Drible sukses

32 laga 2.818 41 179 69.2% 14 2.081

MESSI

84 % 83 53,4 %

Statistik di El Clasico Alberto Undiano Mallenco di El Clasico Tanggal

Laga

KK

Tanding

KM

20/4/11 Final Copa del Rey Barcelona (3) Barcelona (0)

10

Tanding

15

Gol

5

Gol

13

Menang

1

Menang

10

Real Madrid (5) Real Madrid (1)

Seri

4

Seri

2

20/11/04 Liga Primera Barcelona (0) Barcelona (0)

Kalah

7

Kalah

3

Real Madrid (5) Real Madrid (1) 30/9/09 Liga Primera Barcelona (1) Barcelona (1)

Real Madrid (2) Real Madrid (0)

Trofi dan El Pichichi BARCELONA – Laga el clasico dalam dua tiga musim terakhir tak melulu membicarakan rivalitas dua klub raksasa Barcelona dan Real Madrid. Namun, trennya berubah sejak kehadiran Cristiano Ronaldo di Real Madrid pada musim panas 2009. Setiap duel el clasico, pembicaraan mengarah pada rivalitas individu antara Ronaldo dan mesin gol Barcelona Lionel Messi. Nah, rivalitas keduanya bakal makin sengit pada el clasico edisi keenam musim ini. Sengit lantaran keduanya tak hanya berjuang membantu timnya meraih trofi Liga Primera.

foto: getty images

WASIT SERBA SALAH. Wasit Alberto Undiano Mallenco memberikan kartu kuning kepada Emmanuel Adebayor saat dipinjamkan ke Real Madrid.

Mallenco Bertugas, Real Lebih Waswas ALBERTO Undiano Mallenco ditunjuk sebagai wasit dalam el clasico edisi keenam musim ini. Tugas ini bukan yang pertama bagi wasit kelahiran Pamplona 38 tahun silam tersebut. Dia sudah tiga kali bertugas di el clasico. Nah, melihat track record Mallenco di el clasico, pemain Real Madrid harus lebih waswas dini hari nanti WIB. Sebab, pemain Real lebih sering dikartu oleh Mallenco ketimbang Barcelona. Total, 12 kartu kuning dan dua kartu merah diberikan Mallenco kepada pemain Real selama el clasico. Sementara itu, Barcelona hanya mendapat empat kartu kuning dan satu kartu merah. Sepanjang musim 2011–2012 sendiri, RFEF atau Federasi Sepak Bola Spanyol selalu menunjuk wasit terbaik untuk memimpin el clasico. Pada Piala Super Spanyol, Fernando Teixeira Vitienes dan David Fernández Borbalán yang ditunjuk pada first leg dan second leg. Lalu, Vitienes kembali ditunjuk untuk memimpin second leg perempat final Copa del Rey. First leg-nya dipimpin Cesar

Muniz Fernandez. Sama dengan Vitienes, Borbalan juga kembali ditunjuk pada el clasico di Liga Primera (11/12). ”Sangat spesial bagi wasit untuk mendapatkan tugas di el clasico. Butuh pribadi yang kuat untuk mengontrol pertandingan yang selalu panas,” kata Raul Garcia de Loza, mantan wasit papan atas Spanyol, sebagaimana dilansir Goal. ”Memimpin pertandingan Real Madrid dengan Barcelona selalu menjadi hal yang lebih penting dari laga lain bagi saya. Bahkan, itu lebih berat daripada pertandingan lain, misalnya semifinal Liga Champions,” lanjut De Loza. Pria yang kini berusia 65 tahun itu menjelaskan, hanya wasit top yang bisa mendapatkan kesempatan memimpin el clasico. Dia juga menyarankan wasit yang memimpin el clasico untuk mempertahankan 22 pemain tetap di lapangan. ”Diusahakan agar tidak ada yang diusir. Anda harus menyadari, setiap pemain sama-sama agresif ketimbang lainnya. Anda harus membuat batasan yang jelas,” kata De Loza. (ham/c13/bas)

Namun, keduanya juga terlibat rivalitas merebut predikat el pichichi alias top scorer. Kebetulan, mereka sama-sama mengemas 41 gol di Liga Primera musim ini. ”Messi dan Ronaldo berbeda dari pemain lainnya. Kami sungguh beruntung memiliki mereka di kompetisi ini. Mereka tetap mencetak gol ketika timnya bermain baik atau b u r u k ,” kata Josep Guardiola, pelatih Bar­ce­lo­ na, seperti dikutip Reuters. Soal riva­ litas individu, Messi sejauh ini masih unggul atas Ronaldo. Ketika

ma­sih membela Manchester United, winger yang dijuluki CR7 itu hanya mencetak lima gol ke gawang tim Lionel Messi

(Barcelona). Sementara itu, Messi mencetak tujuh gol. Di el clasico, Messi juga lebih unggul. Striker timnas Argentina itu mengemas 13 gol dan Ronaldo baru 4 gol. ”Ronaldo merupakan pemain yang luar biasa. Bersama Messi, mereka menjadi pemain yang bisa mengubah pertandingan, tetapi tetap Messi lebih baik,” kata Xavi Hernandez, gelandang Barcelona, kepada GolTV. ”Saya tidak suka membandingkan keduanya, tetapi Messi memiliki segalanya. Dia mencetak gol, mengkreasi gol, dan selalu menentukan dalam pertandingan,” timpal Xavi. Mantan bos Ronaldo di timnas Po r t u g a l Luiz Felipe Scolari

juga me­ngakui keung­ gulan Messi. ”Satusatunya hal buruk yang mengganggu karir luar biasa Ronaldo adalah Messi. Bila tidak ada Messi, dipastikan Ronaldo merupakan pemain terbaik dunia lima musim beruntun,” kata Scolari seperti dikutip Goal. Musim ini Messi dan Ronaldo memang punya koleksi gol sama banyak di Liga Primera. Namun,

secara total, Messi lagi-lagi lebih unggul. Total dia sudah mengemas 61 gol di semua ajang dan Ronaldo mencetak 53 gol. ”Saya tidak peduli dengan rekor, yang saya inginkan tim ini juara,” tandas Ronaldo saat mengomentari panasnya perbedaan soal dirinya dan Messi. Jika Messi dan Ronaldo bersaing untuk gelar el pichichi, Jose Mourinho dan Josep Guardiola juga terlibat rivalitas untuk urusan trofi. Musim lalu, Mourinho sukses meredam dominasi Barca dengan merebut gelar Copa del Rey. Nah, musim ini Mourinho masih berpe­ luang

meraih dua gelar di ajang Liga Primera dan Liga Champions. Namun, Guardiola lebih fenomenal karena musim ini dia berpeluang meraih treble winners. “Untuk menga­mankan posisi di Liga Pri­mera, kami tak akan bermain defensif di sana (Nou C a m p ) ,” tandas Ai­ tor Ka­ran­ ka, asis­ten Mourinho kepada G o a l . (ham/c10/ bas)


SABTU KLIWON 21 APRIL 2012 / 29 JUMADIL AWAL 1433 H

TOTAL FOOTBALL

Radar Cirebon Group

S P O R T A I N M E N T

Cedera Akhiri Musim Arteta MIKEL Arteta belum mampu terbebas dari cedera sekalipun sudah berganti kostum dari Everton ke Arsenal. Gelandang berkebangsaan Spanyol itu bahkan harus mengakhiri musim ini lebih awal akibat cedera engkel. Cedera itu dialami Arteta ketika Arsenal kalah 1-2 dari Wigan Athletic awal pekan ini (16/4). Engkel Arteta memang tidak retak seperti yang dikhawatirkan, melainkan hanya sobek. Tapi, dia harus istirahat selama enam sampai delapan pekan. Padahal, musim ini akan habis kurang dari empat pekan. Semasa masih membela Everton, Arteta memang dikenal kerap cedera.

FOTO: GETTY IMAGES

MERINGIS. Mikel Arteta harus absen di sisa laga krusial Arsenal akibat cedera.

LOWONGAN Perusahaan otomotif membutuhkan beberapa posisi dan untuk penempatan di Cirebon dan Indramayu:

Marketing Executive (ME) Account Executive (AE) Sales Executive (SE) Marketing Advisor (MA) Sales Force (SF) Persyaratan: 1. Pria/wanita 2. Pendidikan SMA/sederajat 3. Memiliki Kendaraan sendiri 4. Jujur, Ulet dan Kreatif Lamaran ditujukan ke:

SSU Jari Sakti Jl. Kesunean No. 31 Cirebon

Dia pernah cedera panjang sejak paro akhir musim 20072008 seusai menjalani operasi infeksi perut. Situasi lebih parah dialami di musim berikutnya. Cedera lutut memaksa dia menjauhi lapangan hijau dari akhir 2009 sampai lima bulan awal 2010. “Kabar buruknya, musim Mikel telah berakhir. Kabar baiknya, dia tidak butuh operasi,” kata pelatih Arsenal Arsene Wenger sebagaimana dilansir Arsenal Player. Sejak bergabung dengan Arsenal awal musim ini, Arteta langsung klik dengan permainan klub berjuluk The Gunners tersebut. Dia tampil 28 kali di Premier League musim ini dan mengemas enam gol. Salah satunya gol tunggal kemenangan Arsenal atas Manchester City dua pekan lalu (8/4). “Dia (Arteta) tidak hanya pemain penting kami di lapangan. Dia adalah seseorang yang banyak ngobrol di luar lapangan,” ucap defender Arsenal Thomas Vermaelen. Tanpa Arteta, Wenger tidak akan kekurangan pemain peng ganti. Sekalipun Yossi Benayoun juga tak bisa diturunkan menghadapi Chelsea karena statusnya sebagai pinjaman dari lawan, masih ada Aaron Ramsey dan Abou Diaby yang sudah fit dari hamstring yang membekapnya selama enam pekan terakhir. (dns/bas)

ARSENAL

V

22

CHELSEA

Rotasi saat Derby

CADANGAN. Fernando Torres kemungkinan besar mengisi posisi Didier Drogba saat Chelsea menjalani Derby London melawan Arsenal di Emirates Stadium, malam ini WIB.

LONDON - Chelsea dalam kepercayaan diri tinggi saat ini. Apalagi jika bukan lantaran kemenangan 1-0 atas Barcelona dalam leg pertama semifinal Liga Champions (18/4). The Blues -sebutan Chelsea- pun tidak sabar menuntaskan tugas di Nou Camp, kandang Barca -sebutan Barcelonapekan depan (24/4). Namun, sebelum ke Nou Camp, Chelsea harus melawat ke Emirates, kandang Arsenal. Dengan tajuk derby London, ambisi finis empat besar, dan memori kekalahan 3-5 dalam pertemuan pertama, Chelsea seharusnya termotivasi dalam laga yang dihelat pada jam makan siang tersebut (siaran langsung Global TV mulai pukul 18.15 WIB). Hanya, iming-iming tiket ke final Liga Champions kali kedua dalam sejarah dan tuntutan bekerja keras di Nou Camp, Chelsea diragukan akan tampil fight menghadapi Arsenal. Pelatih Chelsea Roberto Di Matteo mengatakan apabila dia akan merotasi starting eleven saat mengalahkan Barca. Selain kebijakan rotasi, beberapa pemain juga harus absen melawan Arsenal karena cedera dan skors. Didier Drogba mi sal-

nya. Pencetak gol kemenangan ke gawang Barca itu dikabarkan absen karena gangguan lutut. David Luiz juga masih dibekap hamstring dan Branislav Ivanovic menjalani skors keduanya dari tiga laga di liga domestik. “Saya harus kehilangan beberapa pemain yang bermain melawan Barca untuk penyegaran dan karena beberapa pemain yang tidak bermain melawan Barca berhak mendapat kesempatan,” kata Di Matteo kepada Sky Sports. Di Matteo memang menyangkal timnya bakal tidak kompetitif di Emirates. Tapi, tanpa pemain yang selama ini menjadi andalan, Chelsea boleh dibilang bermain dengan separo kekuatan. Kondisi yang bisa menguntungkan tuan rumah. “Liga Champions memberi pengorbanan besar bagi Chelsea terhadap kiprah mereka di liga domestik. Tapi, saya tidak berharap mereka akan memberikan tiga angka mudah kepada kami,” kata pelatih Arsenal Arsene Wenger di situs resmi klub. Setelah kekalahan mengejutkan 1-2 dari Wigan Athletic di kandang sendiri awal pekan ini (16/4), Arsenal memang tidak akan mengulang kesalahan serupa saat menghadapi Chelsea. The Gunners -sebutan Arsenalpun ingin segera mengamakan zona empat besar atau tiket Liga Champions. Saat ini, Arsenal menduduki

PERKIRAAN PEMAIN ARSENAL (4-1-4-1): 13Szczesny (g); 3-Sagna, 5-Vermaelen, 6-Koscielny, 11Santos; 17-Song; 14-Walcott, 7-Rosicky, 16-Ramsey, 27Gervinho; 10-Van Persie (c) Pelatih: Arsene Wenger CHELSEA (4-2-3-1): 1-Cech (g); 17-Bosingwa, 24-Cahill, 26-Terry (c), 3-Cole; 5-Essien, 7-Ramires; 21-Kalou, 10-Mata, 15-Malouda; 9-Torres Pelatih Interim: Roberto Di Matteo

BURSA ASIAN HANDICAP Arsenal v Chelsea

0:½

peringkat ketiga dengan 64 angka dari 34 laga. Terpaut tujuh angka dari Chelsea yang berada di peringkat keenam, tapi memainkan satu laga lebih sedikit. Di antara kedua tim terdapat Newcastle dengan Tottenham Hotspur dan Newcastle United dengan koleksi angka yang sama (59) dari 33 laga. Seiring target harus lebih baik dibandingkan musim lalu, Arsenal pun memilih ingin finis peringkat ketiga dibandingkan keempat. Sebagai catatan, finis ketiga lolos langsung ke babak utama atau fase grup Liga Champions, sedangkan keempat harus merangkak dari kualifikasi. “Hanya tiga besar yang menjamin Anda di Liga Champions yang sesungguhnya,” tandas Wenger. (dns)


SABTU KLIWON 21 APRIL 2012 / 29 JUMADIL AWAL 1433 H

TOTAL FOOTBALL

Radar Cirebon Group

S P O R T A I N M E N T

23

Ganjalan Final Spanyol

FOTO: ANDREW YATES/AFP

TUDING WASIT. Striker Manchester United Wayne Rooney mencetak gol lewat penalti saat Manchester United melawan Aston Villa, di Old Trafford, 15 April 12012.

Wasit Liga Inggris Pilih Kasih MANCHESTER - Manajer Manchester City Roberto Mancini mengungkapkan rasa frustrasinya dengan mengeluarkan pernyataan yang menyerang wasit Liga Primer Inggris, dan menilai jajaran pengadilan di atas lapangan ini memberlakukan tim-tim tertentu secara berbeda. Kendati tidak menyebutkan secara spesifik mengenai tim yang diuntungkan, komentar Mancini sepertinya ditujukan kepada rival utama mereka Manchester United yang mendapat keuntungan dari dua penalti kontroversial melawan Queens Park Rangers

dan Aston Villa. United meraih kemenangan atas kedua tim itu, dan Mancini merasa peluang The Citizen –julukan Manchester City- untuk menjadi juara Liga Primer makin menipis. “Saya senang karena (para pemain) tetap percaya. Tapi bagi saya, saya (masih) mempunyai perasaan yang sama. Saya kira ini sangat sulit. Begitu juga setelah melihat situasi dalam tiga atau empat pekan terakhir, saya kira sangat sulit bagi kami,” tutur Mancini kepada ESPN. Ketika diminta menjelaskan arti “situasi”, Mancini mengatakan:

“Saya tidak frustrasi. Di Italia kami menyebutnya, setiap tempat sama.” Saat ditanyakan artinya, Mancini menjawab:“Peraturantidakberlaku sama bagi tiap orang,” tandasnya. Mancini kemudian ditanya apakan perbedaan peraturan itu berkaitan dengan City dan United. “Saya tidak bilang ini, saya tidak mau mengatakan ini. Saya bilang peraturan, mungkin kadang kala, berbeda. Ketika saya di Italia, saya selalu berpikiran di sini ada wasit bagus. Pendapat saya sudah berubah, mungkin saja,” kata Mancini. (net)

LISBON - Keinginan publik Spanyol melihat dua klub asal negeri mereka bertarung di Arena Nationala Bucharest (9/5) dalam final Europa League sedikit terhambat. Itu menyusul kekalahan 1-2 Athletic Bilbao dari Sporting Lisbon di Estadio Jose Alvalade kemarin. Tapi, Bilbao memiliki kesempatan membalikan keadaan mengingat leg kedua semifinal di kandang sendiri, San Mames, pekan depan (26/4). “Ini hanya ganjalan kecil. Di San Mames, segalanya mungkin. Kami bisa mengubah situasi dengan dukungan fans,” kata Jon Aurtenexte, bek kiri Bilbao, sebagaimana dilansir Marca. Aurtenexte melambungkan asa Bilbao setelah membuka skor pada menit ke54. Tapi, kelengahan Les Leones -sebutan Bilbao- mampu dimanfaatkan Sporting untuk mencetak dua gol beruntun hanya dalam rentang waktu empat menit, masing-masing via Emiliano Insua (76’) dan Diego Capel (80’). Entrenador Bilbao Marcelo Bielsa mengatakan apabila dua gol balasan tim tamu karena kesalahan taktik timnya. Yakni, terkait keputusannya pada menit ke-73 kala menarik keluar gelandang

Ander Herrera dan memasukkan defender Mikel San Jose. “Kami menderita tanpa Herrera. Saya mengira kami akan lebih banyak menguasai bola di saat lawan asyik menyerang mengingat beberapa kali serangan mereka sebelumnya hanya sporadis,” kata Bielsa kepada AFP. “Sangat jelas kami harus menang di kandang sendiri dan itu tidak kami lihat sebagai target y a n g

tidak mungkin tercapai,” imbuhnya. Bilbao memang yang menentukan bakal terjadinya allSpanish final karena satu slot semifinal lainnya mempertemukan dua wakil Liga Primera, Atletico Madrid kontra Valencia. Atletico berada di atas angin berkat kemenangan 4-2 di kandang sendiri, Vicente Calderon. Radamel Falcao yang musim lalu memenangi Europa League bersama FC Porto sekaligus merengkuh predikat top scorer, berpeluang melakukannya lagi musim ini. Dengan dua gol yang dilesakkannya ke gawang Valencia, Falcao kini memuncaki daftar top scorer dengan sepuluh gol.

sebenarnya berimbang sejak menit awal. Tapi, karena terlambat start di awal babak kedua dan kebobolan dua gol beruntun, situasinya lantas berubah,” jelas striker yang musim ini telah mengoleksi 26 gol di berbagai ajang tersebut. (dns)

Kecam Keputusan Pensiunkan Kostum Raul GELSENKIRCHEN – Keputusan hengkang Raul Gonzalez musim depan tidak mengecewakan Schalke 04. Sebaliknya, Schalke memberikan apresiasi dengan memensiunkan kostum nomor 7 milik eks bintang Real Madrid tersebut. Kostum itu tidak dipensiunkan selamanya, hanya untuk periode tertentu. Namun, rencana itu dikritik beberapa mantan bintang Schalke. Di antaranya, Olaf Thon dan Ingo Anderbrugge. Keduanya memang tidak meragukan peran Raul yang berkontribusi banyak bagi Schalke sejak bergabung musim lalu. Hanya,

memensiunkan kostum Real dianggap terlalu berlebihan. ”Raul memang telah men dapat tempat di hati fans Schalke selama dua tahun. Tetapi, untuk

situasi yang sama, mantan pemain (Schalke) seperti Ernst Ku z o r ra, S t a n Libuda, K l a u s Fichtel, dan Klaus Fischer seharusnya mendapat apresiasi y a n g s a m a ,” tutur Thon

seperti dilansir Associated Press. ”Saya mungkin terlalu konservatif, tetapi mereka adalah pemain asli Schalke serta tumbuh dan besar bersama Shalke. Itu sedikit catatan apabila dibandingkan Raul yang hanya bermain di klub tersebut dua tahun. Bisa dibayangkan betapa terlukanya perasaan mereka dengan keputusan klub sekarang,” jelas Thon yang juga bintang Schalke dekade 1980-an sampai 1990-an itu. Anderbrugge menyebut, kostum nomor 7 di Schalke tidak sepenuhnya identik dengan Raul. ”Saya tidak ambil pusing seandainya kostum nomor 7 Schalke tidak boleh dipakai pemain lain selama setahun. Tetapi, ketika berpikir mengenai nomor itu, saya teringat Rudiger Abramzcik,” jelas mantan gelandang serang Schalke tersebut. Sebagai catatan, Thon dan Anderbrugge adalah bagian skuad Schalke kala memenangi Piala UEFA 1997. Itu sekaligus satusatunya trofi bergengsi di Eropa yang pernah dimenangi klub yang berjuluk The Royal Blues tersebut. (dns/ c8/bas)

Falcao memang tidak sendiri alias ditemani striker Schalke 04 Klaas-Jan Huntelaar. Hanya, seiring Schalke sudah kandas di babak sebelumnya, praktis Huntelaar tidak akan bisa menambah gol. “Jika melihat leg pertama, saya rasa akan kembali terjadi banyak gol di Valencia,” tutur striker internasional Kolombia itu. Striker Valencia Roberto Soldado menyatakan, timnya masih memiliki peluang besar mengejar defisit dua gol di Mestalla (26/4). Sebagai catatan, Soldado merupakan pencetak gol semata wayang kemenangan 1-0 Valencia di Mestalla dalam ajang Liga Primera. “Pertandingan

FOTO: JAVIER SORIANO/AFP

MOTIVATOR. Striker Atletico Madrid Radamel Falcao merayakan gol ke gawang Valencia pada leg pertama semifinal Europa Legaue, kemarin.

HASIL LEG PERTAMA SEMIFINAL Atletico Madrid v Valencia 4-2 (Falcao 18, 78, Miranda 49, Adrian 54/Jonas 45+3, R.Costa 90+4) Sporting Lisbon v Athletic Bilbao (Insua 76, Capel 80/Aurtenetxe 54)

2-1

Dua Legenda Samba Beda Suara RIO DE JANEIRO - Terkenal dengan ucapan pedas, Romario kini menjadikan timnas Brazil sebagai sasaran terbaru. Saat Ricardo Teixeira mengundurkan diri sebagai presiden federasi sepakbola Brasil (CBF), Romario mengibaratkannya seperti operasi penyembuhan kanker. Kepada O Dia, Jumat (20/4), Romario tak kalah pedas saat ditanyakan pendapat tentang kualitas timnas Brasil saat ini. “Tim saat ini sampah. Akan sangat sulit bahkan untuk melewati putaran pertama Piala Dunia,” ujar pemenang Piala Dunia 1994 itu tanpa basa-basi. “Bahkan presiden CBF (Jose Maria Marin) pernah bilang pelatih timnas Brazil 2014 belum tentu pelatih yang sama seperti hari ini. Harus ada hasil memuaskan. Kita masih punya dua tahun persiapan supaya terhindar dari penghinaan,”

sambungnya. Romario dikenal tidak menyukai penunjukan Mano Menezes sebagai pelatih Selecao -julukan timnas Brazil- dan lebih mendukung Joel Santana, yang justru dikritik terlalu tradisional oleh publik Brazil. “Saya tidak melihatnya demikian. Apa karena Joel masih menggunakan papan tulis? Masih banyak pelatih yang menggunakan laptop, tapi masih saja tampil buruk dan timnya kalah,” tandasnya menyindir kegemaran Menezes pada teknologi saat melatih. Sebelumnya, Romario juga mengritik persiapan negaranya untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia 2014, dan khawatir negaranya dipermalukan jika

renovasi sejumlah bandar udara tak dipercepat. “Kami akan malu dengan bandara kami jika pekerjaan yang diperlukan tak segera dimulai,” keluh Romario. Berbeda dengan Romario, mantan striker Brazil Ronaldo mengklaim tim Samba berpeluang besar menjadi juara du nia 2014, dan yakin Neymar bakal memiliki peranan penting bagi Selecao untuk merebut gelar keenam. Ronaldo juga berharap agar turnamen an tarnegara empat tahun ini bisa meninggalkan warisan bagus yang dapat dimanfaatkan pemain muda Brasil di masa mendatang. “Antara sekarang dan 2014 ada waktu (bagi Brazil) untuk menemukan level konsistensi

bagus, persaingan, dan menjadi juara dunia,” ujar pencetak gol terbanyak di Piala Dunia ini di situs resmi FIFA. “Ada perombakan generasi di dalam tubuh tim, yang belum memperlihatkan permainan sepakbola terbail. Saya kira, itu membuthkan waktu untuk mencapai titik puncak,” sambungnya. Ronaldo pun memberikan pujian kepada bintang muda Neymar, dan yakin striker Santos itu memiliki kemampuan yang dibutuhkan Brazil untuk menjadi juara dunia. “Neymar baru berusia 19 tahun, dan sudah punya kemampuan luar biasa. Dia mencetak ba nyak gol, dan menjadi perhatian di Brazil. Pengalaman internasionalnya melawan Barcelona (di kejuaraan dunia antarklub) bukan yang terbaik, tapi yakin itu memberikan dia banyak pelajaran,” kata Ronaldo. (ham)


SABTU KLIWON 21 APRIL 2012 / 29 JUMADIL AWAL 1433 H

LIGA INDONESIA

Radar Cirebon Group

S P O R T A I N M E N T

24

PT LPIS Bikin Persebaya Bingung SURABAYA - Jargon profesionalisme yang diusung PT. Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS) layak dipertanyakan. Teranyar soal keputusan plin-plan mengenai nota larangan bermain menjelang laga Persema Malang versus Persebaya Surabaya besok (22/4) di Stadion Gajayana Malang. Dalam surat LPIS bernomor 060/NLB-LPIS/IPL-2011/12 tertanggal 19 April 2012 disebutkan ada tiga nama yang tak boleh bermain besok. Itu karena terkena akumulasi kartu kuning di dua laga sebelumnya. Yakni Fernando Soler (Persebaya), Emile Mbamba (Persema), dan Naum Sekulovsi (Persema). Selain hukuman absen sekali laga, ketiga pemain itu juga dikenai denda Rp3 juta per kepala. Keputusan tersebut pastinya membuat kubu Persebaya lega sekaligus mengerutkan kening. Dikatakan lega dan bingung, karena sebelumnya manajemen Persebaya terinformasi bahwa selain Soler, gelandang Mario Karlovic juga urung bermain karena kasus yang sama dengan Soler. Ditemui seusai latihan kemarin pagi (20/4) di Gelora 10 Nopember, Karlovic juga tak begitu memahami kondisi sebenarnya. “Saya diinformasi pelatih ikut ke Malang. Padahal sebelumnya semua bilang saya tak main karena terkena akumulasi kartu. Saya ikut keputusan tim saja,” kata bapak satu anak itu. Dengan bermainnya Karlovic, sektor gelandang Green Force akan semakin solid. Pemain asal Australia tersebut akan menjadi penopang lini tengah dan bahu membahu dengan Jusmadi. Dikonfirmasi kepada manajer Persebaya Saleh Hanifah, pengusaha asal Surabaya itu membenarkan hanya Soler yang absen lawan Laskar Ken Arok, julukan Persema besok. “Nota larangan bermain baru saya terima hari ini (kemarin, red). Dan info ini membuat kami lega,” tutur Saleh. Saleh sendiri tak mau mempanjang soal kesimpang siuran absennya Soler dan bermainnya Karlovic. Sebenarnya kasus kartu kuning dua pemain asing Persebaya itu cukup ganjil. Pada laporan match commissioner LPIS pertama terketik yang menerima kartu kuning dalam laga lawan Semen Padang Sabtu (14/4) lalu adalah Abdul Rahman (Semen Padang) dan Mario Karlovic (Persebaya). Lalu tak berapa berselang, laporan tersebut direvisi. Muncullah nama Fernando Soler (Persebaya) sebagai penerima kartu kuning. Namun kali ini tidak diketik. Hanya ditulis menggunakan tinta hitam. Ketika dikonfirmasi kepada Hendriyana selaku Head of First Level Competition PT. LPIS kemarin via nomor pribadinya, tak memberi jawaban. Demikian juga saat ditanya melalui layanan pesan singkat, Hendri abaikan. Di sisi lain, dengan alasan preventif Persebaya memilih merahasiakan jadwal keberangkatannya ke Malang. Hubungan suporter yang kurang harmonis di dua kota membuat jajaran manajemen bersikap seperti itu. “Pokoknya kami besok sore (hari ini, red) sudah ada di Malang dan menjajal lapangan di Gajayana,” ucap pelatih Persebaya Divaldo Alves kemarin. (dra)

FOTO: SUNAN/BONTANG POST

MERAGUKAN. Otario Dutra (kiri) dkk belum mendapat jaminan bermain di Malang saat menantang Persema, Minggu (22/4).

FOTO: RAMDHANI/RADAR BANDUNG

PERSELA

v

PERSIB

BERJIBAKU. Winger Persib bandung M Ilham duel dengan pemain Persela Lamongan saat bentrok pada putaran pertama ISL 2011/2012 di Stadion Si Jalak Harupat, kemarin.

Misi Memperbaiki Rekor LAMONGAN - Persib Bandung akan menjalani laga sulit saat melawat ke kandang Persela Lamongan sore nanti (siaran langsung ANTV 15.30 WIB), dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) 2011/2012. Selain karena laga tandang pertama di putaran II ISL, rekor Persib di kandang Persela pun buruk. Meski catatan sejarah tidak berpihak kepada Persib Bandung, namun Skuad Maung Bandung dinilai siap tempur saat menghadapi tuan rumah Persela. “Semua pemain dalam keadaan siap tempur,” ujar pelatih Persib Bandung Robby Darwis saat melakukan uji coba lapang, kemarin. Mempunyai rekor yang dinilai kurang baik dengan hanya memenangkan satu kali pertandingan dari 9 kali laga, Persib Bandung harus bekerja keras pada pertandingan melawan tim

berjuluk Laskar Joko Tingkir demi memperbaiki rekor tersebut. Permainan menyerang akan diusung Maung Bandung, sehingga mampu mencuri poin di kandang lawan. “Saya harap semua pemain bisa menjalankan sesuai instruksi. Laga perdana di putaran dua ini harus diakhiri kemenangan oleh kita walaupun bermain di kandang lawan,” ujar Robby kepada wartawan di Stadion Surajaya, Lamongan, Jumat (20/4). Meski demikian, pelatih yang baru diangkat menggantikan Drago Mamic ini enggan menyebutkan formasi apa untuk meredam serangan Persela. “Kita lihat perkembangan sampai besok (hari ini, red), yang pasti kita akan tampil offensif saja,” ulang Robby. Meski rekor di Lamongan buruk, tapi rasa optimis hadir dari mantan pemain sekaligus mantan kapten Persela Lamongan yang kini berseragam Persib Bandung,

Marcio Souza. “Kita tahu seberapa sulit main di Lamongan. Selisih poin yang mereka miliki juga cukup dekat dengan kita. Mereka tim bagus tapi mudah-mudahan kita bisa dapat poin di sana,” tandasnya. Sementara kubu Persela yang sekarang menduduki posisi

ke-7, memiliki optimisme tinggi menekuk persib dengan kualitas pemain yang tidak kalah dengan kualitas pemain Persib saat ini. Masalahnya, tim Lamongan ini tidak akan diperkuat dua pemain kunci, yakni Rudi Wododo dan Zainal Arifin. Pelatih Persela Miroslav Janu

harus memutar otak dalam meramu pasukannya. Beruntung bomber andalan Persela Gustavo Lopes sudah bisa tampil. Kehadiran Lopes setidaknya akan menambah daya gempur Laskar Joko Tingkir dalam menembus barisan pertahanan Maung Bandung. (gie/bbs)


advertorial Radar Cirebon Group HALAMAN 25

sabtu kliwon, 21 april 2012 / 29 jumadil awal 1433 H

UNIVERSITAS SWADAYA GUNUNG JATI

Jl. Pemuda No. 32 Telp. (0231) 206558 Fax. (0231) 236742 Cirebon 45132 E-mail : unswagati@unswagati-crb.ac.id http://unswagati-crb.ac.id

PENGUMUMAN CALON MAHASISWA UNSWAGATI YANG DITERIMA MELALUI SELEKSI JALUR UNDANGAN (PMDK) GELOMBANG I TAHUN AKADEMIK 2012/2013 (SK Rektor Nomor : SKEP/ 051 / UNIV/IV/2012 Tanggal 21 April 2012 Tentang Calon Mahasiswa Baru Yang Lulus Seleksi Jalur Undangan (PMDK) Gelombang I Tahun Akademik 2012/2013 Di Universitas Swadaya Gunung Jati Cirebon) A. LULUS MURNI

Fakultas Hukum Program Studi Ilmu Hukum No. NO PESERTA NAMA

JURUSAN

FAKULTAS

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 34 35 36 37 38 39 40 41 42 43 44

Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum Ilmu Hukum

Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum Hukum

JURUSAN

FAKULTAS

0018/PMDK/2012 Riska Sari 0376/PMDK/2012 Deajeng Sendratalati 0035/PMDK/2012 Yosi Novitasari 0372/PMDK/2012 Sunarti 0238/PMDK/2012 Inne Isnaeni Nurul Jannah 0415/PMDK/2012 Nasheer Sofwan Al Rasyid 0025/PMDK/2012 Mochammad Luthfi Faizal 0084/PMDK/2012 Muhammad Ilman Naafi’A 0067/PMDK/2012 Wike Putri Nurhidayanti 0080/PMDK/2012 Prian Kholifatur Rachman 0010/PMDK/2012 Hazbi Bara Prasetya 0031/PMDK/2012 Reynaldo Prasetyo 0036/PMDK/2012 Fajar Nur Rahman 0009/PMDK/2012 Henri Tatan Sunandar 0081/PMDK/2012 Ardy Bhismanendra Maharsi 0171/PMDK/2012 Sandora Fitaloka 0369/PMDK/2012 Dian Avianti 0221/PMDK/2012 Bayu Primayuga 0065/PMDK/2012 Prayitno 0352/PMDK/2012 Maharani 0138/PMDK/2012 Ovi Shofiyah 0505/PMDK/2012 Mia Trifani 0592/PMDK/2012 Novika Lestari 0460/PMDK/2012 Indriyanto Prasetyo Adi Nugroho 0299/PMDK/2012 Inggrid Wulan Putri Haryono 0152/PMDK/2012 Toto Hariyanto 0401/PMDK/2012 Ulfa Nurul Faoziah 0448/PMDK/2012 Surya Agung Permana 0190/PMDK/2012 Fisti Variandini Senjaya 0419/PMDK/2012 Eka Nurjanah 0611/PMDK/2012 Puty Revani 0407/PMDK/2012 Fajar Bahari 0599/PMDK/2012 Galih Krisna Murti 0358/PMDK/2012 Bagus Waresa 0324/PMDK/2012 Annissa Alqurratu Aini 0516/PMDK/2012 Villy Tri Nugraha 0406/PMDK/2012 Novi Firmansyah 0347/PMDK/2012 Ati Ruhzati 0243/PMDK/2012 Erief Pandu Wicaksono 0442/PMDK/2012 Nur Dyah Andini 0488/PMDK/2012 Galih Bagaskara 0692/PMDK/2012 Wahyudi 0337/PMDK/2012 Dwi Rekso Birowo 0062/PMDK/2012 Sri Lestari

Fakultas Ekonomi Program Studi Manajemen No. NO PESERTA NAMA

1 0160/PMDK/2012 Raynaldi Prawira Negara Manajemen 2 0457/PMDK/2012 Muhammad Harun Al-Rasyid Manajemen 3 0695/PMDK/2012 Feni Agustina Manajemen 4 0027/PMDK/2012 Indah Nofi Ardiyanti Manajemen 5 0040/PMDK/2012 Reza Iman Ramdhan Manajemen 6 0045/PMDK/2012 Desi Rantika Manajemen 7 0226/PMDK/2012 Hapipatussolekha Manajemen 8 0239/PMDK/2012 Hedi Susanto Manajemen 9 0385/PMDK/2012 Widya Nuramalia Manajemen 10 0379/PMDK/2012 Asri Dwi Lestari Manajemen 11 0218/PMDK/2012 Arif Thasdiq Manajemen 12 0295/PMDK/2012 Desi Ritasari Manajemen 13 0361/PMDK/2012 Intan Alfiah Manajemen 14 0367/PMDK/2012 Intan Aistyawati Manajemen 15 0584/PMDK/2012 Muhammad Alvisyahrin Hidayat Manajemen 16 0006/PMDK/2012 Raveldi Pahlavani Dwi Nugraha Manajemen 17 0042/PMDK/2012 Feby Ria Rhevitawaty Manajemen 18 0300/PMDK/2012 Rudi Affandi Manajemen 19 0565/PMDK/2012 Mega Agustini Manajemen 20 0383/PMDK/2012 Novi Octaviani W Manajemen 21 0421/PMDK/2012 Fitri Octaviani Manajemen 22 0454/PMDK/2012 Akhmad Fakhrian Rifa’i Manajemen 23 0590/PMDK/2012 Zulfa ‘Ulwiyyah Manajemen 24 0076/PMDK/2012 Reza Adiprayoga Manajemen 25 0072/PMDK/2012 Hana Silfiyana Manajemen 26 0481/PMDK/2012 Desi Riyanto Manajemen 27 0070/PMDK/2012 Cecep Andriana Manajemen 28 0219/PMDK/2012 Muhammad Saeroji Manajemen 29 0224/PMDK/2012 Nur Arofah Manajemen 30 0032/PMDK/2012 Tedi Permadi Manajemen 31 0368/PMDK/2012 Indri Puspita Sari Manajemen 32 0096/PMDK/2012 Helmi Julianto Manajemen 33 0168/PMDK/2012 Fitri Fauzia Manajemen 34 0607/PMDK/2012 Roza Safitri Manajemen 35 0107/PMDK/2012 Imron Rosadi Manajemen 36 0566/PMDK/2012 Mochammad Yusuf Taziry Manajemen 37 0213/PMDK/2012 Teguh Sepdianto Manajemen 38 0021/PMDK/2012 Dwi Ajy Prasetiyo Manajemen 39 0176/PMDK/2012 Ismanda Litofani Manajemen 40 0282/PMDK/2012 Yoghi Manajemen 41 0131/PMDK/2012 Ofy Sofiyatin Saleha Manajemen 42 0093/PMDK/2012 Ismiyah Manajemen 43 0172/PMDK/2012 Putri Ananda Manajemen 44 0492/PMDK/2012 Yuanita Oktaviani Manajemen 45 0519/PMDK/2012 Mia Dwi Susilowati Manajemen 46 0130/PMDK/2012 Agam Mustofa Hidayat Manajemen 47 0422/PMDK/2012 Hida Apriani Manajemen 48 0636/PMDK/2012 Ayuhal Wulandari Manajemen 49 0144/PMDK/2012 Nurhayati Manajemen 50 0108/PMDK/2012 Lelyana Manajemen 51 0493/PMDK/2012 Ni Ketut Citra Sri Apriyanti Manajemen 52 0585/PMDK/2012 Muhammad Alfarizi Manajemen 53 0279/PMDK/2012 Indra Afrian Pradana Manajemen 54 0601/PMDK/2012 Widodo Arif Saputra Manajemen 55 0669/PMDK/2012 Mona Rokhmatul Jannah Manajemen 56 0056/PMDK/2012 Titin Sunengsih Manajemen 57 0092/PMDK/2012 Karien Indriani Zain Rach Manajemen 58 0420/PMDK/2012 Gian Reza Gardiana Manajemen 59 0572/PMDK/2012 Rian Adi Saputra Manajemen 60 0335/PMDK/2012 Annisa Al Fitri Manajemen 61 0494/PMDK/2012 Rifal Apriyana Manajemen 62 0680/PMDK/2012 Tajudin Manajemen 63 0183/PMDK/2012 Ni’Matul Maula Manajemen 64 0193/PMDK/2012 Annissa Sholeha Manajemen 65 0286/PMDK/2012 Yuke Puspita Sari Manajemen 66 0405/PMDK/2012 Winni Famela Ayu Ivanie Manajemen 67 0356/PMDK/2012 Ahmad Luthfi Manajemen 68 0511/PMDK/2012 Diah Suci Haryatni Manajemen 69 0409/PMDK/2012 Masamah Manajemen 70 0628/PMDK/2012 Siti Chaeriyah Manajemen 71 0340/PMDK/2012 Hana Pertiwi Manajemen 72 0497/PMDK/2012 Ahmad Aris Manajemen 73 0522/PMDK/2012 Dian Ridianti Manajemen 74 0661/PMDK/2012 Denis Fathurrahman Suwandi Manajemen 75 0618/PMDK/2012 Noviyanti Manajemen 76 0624/PMDK/2012 Wulan Nur Hanifah Manajemen 77 0657/PMDK/2012 Firdha Auliya Rahmah Manajemen 78 0443/PMDK/2012 Evi Dwi Putri Lismayati Manajemen 79 0576/PMDK/2012 Yola Islamindira Manajemen 80 0578/PMDK/2012 Rizqi Amalya Nurmalasari Manajemen 81 0156/PMDK/2012 Yulis Savina Manajemen 82 0602/PMDK/2012 Ricky Setiawan Manajemen 83 0391/PMDK/2012 Tri Martiana Sari Manajemen 84 0504/PMDK/2012 Mega Hapita Manajemen 85 0658/PMDK/2012 Yoki Rizkiawan Manajemen 86 0095/PMDK/2012 Unesih Manajemen 87 0293/PMDK/2012 Winda Astuti Manajemen 88 0510/PMDK/2012 Eka Nur Indah Safitri Manajemen 89 0672/PMDK/2012 Mulyadi Manajemen 90 0101/PMDK/2012 Siti Regha Rughayah Manajemen 91 0195/PMDK/2012 Nur Intan Manajemen 92 0480/PMDK/2012 Iman Rudi Pratama Manajemen 93 0546/PMDK/2012 Hani Lestari Manajemen 94 0290/PMDK/2012 Suandi Manajemen 95 0533/PMDK/2012 Rena Setiawati Manajemen 96 0345/PMDK/2012 Aris Singgih Hanafi Manajemen 97 0662/PMDK/2012 Bayu Budi Haryanto Manajemen 98 0685/PMDK/2012 Putri Yova Anggraeni Manajemen 99 0626/PMDK/2012 Budiman Manajemen 100 0684/PMDK/2012 Regi Sugianto Manajemen 101 0339/PMDK/2012 Utiya Nurkhasanah Manajemen 102 0532/PMDK/2012 Nurkhanifah Manajemen 103 0104/PMDK/2012 Salman Izzatul Islam Manajemen 104 0548/PMDK/2012 Firda Khumaeron Manajemen

Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi

Fakultas Ekonomi Program Studi Akuntansi No. NO PESERTA NAMA

JURUSAN

FAKULTAS

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 34 35 36 37 38 39 40 41 42 43 44 45 46 47 48 49 50 51 52 53 54 55 56 57 58 59 60 61 62 63 64 65 66 67 68 69 70 71 72 73 74 75 76 77 78 79 80 81 82 83 84 85 86 87

Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi

Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi

0301/PMDK/2012 Wulan Widya Lestary 0694/PMDK/2012 Anis Pramesti 0424/PMDK/2012 Alny Nur Anisya 0298/PMDK/2012 Gia Ayu Saraswati 0023/PMDK/2012 Nisrina Hasna Fatin 0083/PMDK/2012 Tiara 0227/PMDK/2012 Nia Dewi Meiliwati 0297/PMDK/2012 Feni Anggraeni 0374/PMDK/2012 Dwi Asri Intan Nurjanah 0474/PMDK/2012 Anin Suhastin 0314/PMDK/2012 Sulistianingsih 0495/PMDK/2012 Dewi Yuliyana 0007/PMDK/2012 Nani 0683/PMDK/2012 Ahmad Khulud Basri 0077/PMDK/2012 Nian Dari Safitri 0099/PMDK/2012 Adzanne Kameswara Ramadha 0570/PMDK/2012 Deby Ayu Wulandari 0179/PMDK/2012 Sinta Fibri Yanti 0030/PMDK/2012 Intansari 0423/PMDK/2012 Deby Sukma Utami 0275/PMDK/2012 Atikah Anbar 0075/PMDK/2012 Angga Restu Fajar Illahi 0128/PMDK/2012 Lilis Maryati 0568/PMDK/2012 Nopiah 0575/PMDK/2012 Muzenah 0220/PMDK/2012 Yasyfa Azra Annisa 0606/PMDK/2012 Ana Arisa 0074/PMDK/2012 Kiki Melinda 0186/PMDK/2012 Raden Dini Kusuma A.N 0489/PMDK/2012 Nani Nilawati 0134/PMDK/2012 Euis Kartika Sari 0294/PMDK/2012 Atika Surry 0308/PMDK/2012 Ratih Pertiwi 0313/PMDK/2012 Vianti Vinensia 0593/PMDK/2012 Johan Firdaus 0317/PMDK/2012 Kukuh Santoso 0518/PMDK/2012 Marisa Dwi Puspa 0586/PMDK/2012 Abdulaziz Alhakim 0132/PMDK/2012 Iin Kurniasih Attohiroh 0137/PMDK/2012 Asma Rizkiana 0459/PMDK/2012 Arief Naiko Razaki 0309/PMDK/2012 Enci Santi Susilawati 0133/PMDK/2012 Yuni Prianti 0127/PMDK/2012 Devi Ulfa Lestari 0151/PMDK/2012 Ajat Sudrajat 0388/PMDK/2012 Chothi Diyni Choerunnisa 0622/PMDK/2012 Firdiyani 0630/PMDK/2012 Nurlaela Jumiati 0634/PMDK/2012 Anis Lidyawati 0139/PMDK/2012 Widyanti Puji Astuti 0155/PMDK/2012 Bella Beliyani 0060/PMDK/2012 Hesti Sugesti 0126/PMDK/2012 Khollya Hanjar Dwi Sesklisev 0184/PMDK/2012 Yunika Nur Fauzah 0648/PMDK/2012 Kevin Mellinda 0678/PMDK/2012 Siti Nuraeni 0274/PMDK/2012 Viccy Trisna Destifani 0154/PMDK/2012 Cici Krisnawati 0485/PMDK/2012 Vanny Riana 0635/PMDK/2012 Ratu Ana Nurmaya 0507/PMDK/2012 Devvy Ratu Prameswari 0341/PMDK/2012 Zrinna Zahrina Hanan 0523/PMDK/2012 Tri Utami 0254/PMDK/2012 Evi Aliasari 0393/PMDK/2012 Rodiyah 0521/PMDK/2012 Widia Pangestika 0644/PMDK/2012 Resta Apriliyah Bonnyta 0258/PMDK/2012 Hapsari Ayuningtyas 0197/PMDK/2012 Syska Malikha 0640/PMDK/2012 Arsa Faizal 0264/PMDK/2012 Gina Chaerunisa Rohendi 0270/PMDK/2012 Siti Masitoh 0106/PMDK/2012 Decky Rizky Permana 0261/PMDK/2012 Intan Nanda Pratiwi 0346/PMDK/2012 Imam Santoso 0250/PMDK/2012 Candy Friska Putriyani 0625/PMDK/2012 Rosi Andriani 0248/PMDK/2012 Mega Yulia Islami 0262/PMDK/2012 Ranita 0267/PMDK/2012 Eviana Subiyandini S 0633/PMDK/2012 Diah Putr Meditaratri 0646/PMDK/2012 Sri Ayu Prihatiningsih 0343/PMDK/2012 Ardi Risky Ramadhani 0534/PMDK/2012 Dendi Nugro 0664/PMDK/2012 Reny Saputri 0667/PMDK/2012 Iis Indah Sari 0283/PMDK/2012 Lina Fadila

88 89 90 91 92 93 94

0252/PMDK/2012 Rifa Marifat 0202/PMDK/2012 Yune Fatmawati 0682/PMDK/2012 Riyandi 0269/PMDK/2012 Prassetian Arbaniar 0350/PMDK/2012 Widia Lestari 0642/PMDK/2012 Alfian Rizky Darmawan 0686/PMDK/2012 Dery Firmansyah

Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi Akuntansi

Fakultas KIP Program Studi Pend. Bahasa & Sastra Indonesia No. NO PESERTA NAMA JURUSAN 1 0087/PMDK/2012 Pratiwi Juhana Ardiwinata Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 2 0316/PMDK/2012 Fuji Astuti Nurcahya Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 3 0390/PMDK/2012 Egi Gustiana Putra Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 4 0163/PMDK/2012 Milla Nihayah Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 5 0166/PMDK/2012 Nurfatimah Gunaeni Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 6 0174/PMDK/2012 Feby Utami Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 7 0013/PMDK/2012 Fuji Puspita Sari Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 8 0235/PMDK/2012 Fika Areza Febriana Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 9 0003/PMDK/2012 Siti Khodijah Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 10 0381/PMDK/2012 Yossi Rosnawati Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 11 0386/PMDK/2012 Eka Nurlaelah Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 12 0229/PMDK/2012 Marini Puspasari Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 13 0236/PMDK/2012 Elsera Dewi Saputri Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 14 0230/PMDK/2012 Desi Rosmiyanti Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 15 0212/PMDK/2012 Fauziah Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 16 0165/PMDK/2012 Kiki Listiani Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 17 0475/PMDK/2012 Yevi Alfionita Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 18 0380/PMDK/2012 Aprilliyani Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 19 0389/PMDK/2012 Tiara Monica Verani Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 20 0353/PMDK/2012 Yuyun Yuningsih Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 21 0597/PMDK/2012 Casmanto Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 22 0054/PMDK/2012 Muhamad Ginanjar Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 23 0328/PMDK/2012 Umi Kholifah Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 24 0408/PMDK/2012 Lina Lestari Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 25 0180/PMDK/2012 Dinda Medica Wibawanti Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 26 0418/PMDK/2012 Mahar Suci Ardianti Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 27 0588/PMDK/2012 Eli Nurahmawati Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 28 0395/PMDK/2012 Cici Hayati Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 29 0402/PMDK/2012 Uswatun Nurmaniyah Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 30 0582/PMDK/2012 Widya Amalia Perdani Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 31 0348/PMDK/2012 Mutia Sri Rahayu Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 32 0394/PMDK/2012 Ero Khaerohana Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 33 0109/PMDK/2012 Aisyah Nurlaela Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 34 0115/PMDK/2012 Cici Adetia Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 35 0323/PMDK/2012 Karina Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 36 0404/PMDK/2012 Halimatussa’Diyah Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 37 0412/PMDK/2012 Euis Ayu Fitriani Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 38 0410/PMDK/2012 Siska Carlina Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 39 0091/PMDK/2012 Ferra Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 40 0141/PMDK/2012 Cumiati Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 41 0355/PMDK/2012 Evadiana Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 42 0173/PMDK/2012 Dian Anggraeni Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 43 0614/PMDK/2012 Dian Anggraeni Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 44 0691/PMDK/2012 Nurhijriah Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 45 0124/PMDK/2012 Hasanudin Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 46 0470/PMDK/2012 Richa Damayanti K Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 47 0398/PMDK/2012 Nurhasanah Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 48 0569/PMDK/2012 Lindria Yanisa Rahayu Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 49 0425/PMDK/2012 Cicih Acih Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 50 0159/PMDK/2012 Riki Krisnadiansyah Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 51 0090/PMDK/2012 Nurul Falah Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 52 0331/PMDK/2012 Ristiana Dewi Arum Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 53 0688/PMDK/2012 Fitriana Nurul Wandini Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 54 0167/PMDK/2012 Sri Hidayah Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 55 0512/PMDK/2012 Angistiya Pinangesti Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 56 0170/PMDK/2012 Iis Yunita Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 57 0689/PMDK/2012 Mochamad Taufiq Ismail Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 58 0399/PMDK/2012 Muhamad Kumaeni Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 59 0153/PMDK/2012 Rini Surini Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 60 0471/PMDK/2012 Ina Sari Erliana Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 61 0334/PMDK/2012 Yeyen Heryeni Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 62 0260/PMDK/2012 Widi Lindyasari Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 63 0591/PMDK/2012 Rine Apriliyani Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 64 0265/PMDK/2012 Dimas Delimaswara Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 65 0256/PMDK/2012 Elly Nurbuatin Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 66 0319/PMDK/2012 Reza Nurjannah Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 67 0344/PMDK/2012 Neneng Evi Andini Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 68 0671/PMDK/2012 Ria Agustin Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 69 0543/PMDK/2012 Mertyani Rahayu Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 70 0554/PMDK/2012 Een Tuti Rochaenah Pend. Bahsa & Sastra Indonesia 71 0542/PMDK/2012 Putri Yohanita Pend. Bahsa & Sastra Indonesia

Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi Ekonomi FAKULTAS Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Fakultas KIP Program Studi Pend. Bahasa Inggris No. NO PESERTA NAMA

JURUSAN

FAKULTAS

1 0377/PMDK/2012 Fitriyatun Amiyah 2 0416/PMDK/2012 Fatimah 3 0162/PMDK/2012 Astuti Aditya 4 0375/PMDK/2012 Puspa Nurjanah 5 0038/PMDK/2012 Dita Dwi Puspita 6 0020/PMDK/2012 Faridah Ilmi 7 0428/PMDK/2012 Enok Erin Ratna Riyani 8 0214/PMDK/2012 Ernia Yusnia 9 0284/PMDK/2012 Evi Nurmaynti 10 0354/PMDK/2012 Rossalina Nur Azami 11 0136/PMDK/2012 Sovi Silviana Hardiyanti 12 0203/PMDK/2012 Eva Muzdalifah 13 0455/PMDK/2012 Fifi Fildzah Ghaisani 14 0242/PMDK/2012 Nur Fadila Ulfah 15 0429/PMDK/2012 Inar Ratnasari Widiningsih 16 0431/PMDK/2012 Nuraini Octaviana 17 0022/PMDK/2012 Rifka Anisa 18 0430/PMDK/2012 Lintang Purnomo Sejati 19 0612/PMDK/2012 Jajang Purnama 20 0215/PMDK/2012 Lia Yulianingsih 21 0241/PMDK/2012 Amelia Kumala 22 0364/PMDK/2012 Venny Khoerunnisa Ramdani 23 0484/PMDK/2012 Nur Purnamasari 24 0082/PMDK/2012 Niken Novania 25 0211/PMDK/2012 Kiki Widianti 26 0217/PMDK/2012 Aris Sunandar 27 0453/PMDK/2012 Eha Julaeha 28 0240/PMDK/2012 Deni Afrizatama 29 0370/PMDK/2012 Bilal Sabhikisma 30 0205/PMDK/2012 Dessy Alvianti 31 0359/PMDK/2012 Frita Liany Wiyandari 32 0001/PMDK/2012 Lita Damayanti 33 0088/PMDK/2012 Hilda Tri Septiyani 34 0360/PMDK/2012 Nunung Ruaenipah 35 0564/PMDK/2012 Dara Marciani 36 0164/PMDK/2012 Riyaningsih 37 0322/PMDK/2012 Widy Ginanjar 38 0363/PMDK/2012 Nurkhodijah 39 0674/PMDK/2012 Juisa Royharyati 40 0581/PMDK/2012 Darwiti 41 0066/PMDK/2012 Muhamad Wahyu Sunarya 42 0563/PMDK/2012 Agnelisa Amallia Badrian 43 0223/PMDK/2012 Lintang Rusgiarty 44 0426/PMDK/2012 Fetty Sukma Dewi 45 0208/PMDK/2012 Siti Fadila 46 0222/PMDK/2012 Amanda Damayanti 47 0306/PMDK/2012 Aridah Ashsholihah 48 0427/PMDK/2012 Ayu Jihan Enayati 49 0048/PMDK/2012 Pancarani Mar’Atus Sholih 50 0357/PMDK/2012 Heryanti 51 0571/PMDK/2012 Rizki Ihdaniar Nurisma 52 0102/PMDK/2012 Vivi Rizky Fauziah 53 0103/PMDK/2012 Sulastri Oktaviani 54 0198/PMDK/2012 Topan Tamala 55 0411/PMDK/2012 Maftuhah Rizqiyah 56 0476/PMDK/2012 Fia Meilani 57 0604/PMDK/2012 Anggun Luthfiah Mardhotil 58 0059/PMDK/2012 Lestari Nurhasanah Anggraini 59 0148/PMDK/2012 Eka Septiana 60 0327/PMDK/2012 Nita Apriliyanti 61 0445/PMDK/2012 Eem Miarti 62 0446/PMDK/2012 Jane Grace Felisha 63 0188/PMDK/2012 Epa Khodijah 64 0207/PMDK/2012 Neng Diana Ratnasari 65 0333/PMDK/2012 Ikhma Royyanika 66 0560/PMDK/2012 Desy Gineu Prahera 67 0158/PMDK/2012 Nida Amelia 68 0384/PMDK/2012 Hadi Pranata 69 0490/PMDK/2012 Ulfah Wantika 70 0325/PMDK/2012 Fifi Rifatih 71 0326/PMDK/2012 Desi Dwi Avianti Putri 72 0332/PMDK/2012 Risna Asugiarti 73 0649/PMDK/2012 Ivan Aditya Nugraha 74 0529/PMDK/2012 Eliya Rosiyana 75 0047/PMDK/2012 Orin Woroningrum 76 0253/PMDK/2012 Rika Mandasari Manan 77 0307/PMDK/2012 Melaty Septianis 78 0329/PMDK/2012 Yunita Sahara 79 0483/PMDK/2012 Eliawati 80 0508/PMDK/2012 Puteri Mitra Rianviyani 81 0119/PMDK/2012 Iid Khodijah 82 0561/PMDK/2012 Rahmawati 83 0598/PMDK/2012 Riyah 84 0487/PMDK/2012 Imas Sari Rukmana 85 0525/PMDK/2012 Geta Tria Retno 86 0620/PMDK/2012 Ema Sri Rahayu 87 0400/PMDK/2012 Annis Khaerunnisa 88 0482/PMDK/2012 Muslikha 89 0526/PMDK/2012 Wiekke Wulandari 90 0654/PMDK/2012 Fitri Apriyani 91 0157/PMDK/2012 Tatiek Velany 92 0629/PMDK/2012 Shofwatul Maula Sudarsono 93 0051/PMDK/2012 Dini Maulida 94 0539/PMDK/2012 Aisah 95 0687/PMDK/2012 Thiarrsy Fadilla 96 0553/PMDK/2012 Ayu Pujiarti 97 0053/PMDK/2012 Juju Syahriyah 98 0615/PMDK/2012 Agus Kadri Priyadi 99 0673/PMDK/2012 Ika Marliana 100 0318/PMDK/2012 Ajeng Sokawati Aningsih 101 0577/PMDK/2012 Amalia Rakhma Firdayanti 102 0538/PMDK/2012 Irma Widiyani 103 0540/PMDK/2012 Ade Intan Yulianti 104 0244/PMDK/2012 Indah Kaerunisa 105 0271/PMDK/2012 Rosita Leviana Suryanegara 106 0503/PMDK/2012 Ciwai Cintia 107 0506/PMDK/2012 Hendra Prayogo 108 0639/PMDK/2012 Bina Nanda Primalita

Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris Pend. Bahasa Inggris

Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Fakultas KIP Program Studi Pend. Matematika No. NO PESERTA NAMA

JURUSAN

FAKULTAS

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 34 35 36 37 38 39 40 41 42 43 44 45 46 47 48 49 50

Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika

Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan

0366/PMDK/2012 Nindi Mawarni 0110/PMDK/2012 Annisa Ussalmah 0387/PMDK/2012 Aning Diana 0185/PMDK/2012 Andini Tresnaningsih 0026/PMDK/2012 Siti Hamijah Halimatus 0079/PMDK/2012 Lilis Lindawati 0583/PMDK/2012 Cahya Prawati Dimar 0228/PMDK/2012 Fanovolta Nicolas Ryudelta 0015/PMDK/2012 Yoyos Cahyeti 0034/PMDK/2012 Halimatus Sadiyah 0609/PMDK/2012 Erma Bur Hanifah 0078/PMDK/2012 Dewi Fitriany 0002/PMDK/2012 Fiqih Ulfa Rahmayani 0596/PMDK/2012 Fera Kartika Ayu 0143/PMDK/2012 Liana Dwi Utami 0315/PMDK/2012 Yanti Herdiyawati 0024/PMDK/2012 Ebtantia Purnamasari 0233/PMDK/2012 Wandi Waryono 0528/PMDK/2012 Rizal Aziz Ibnu Shidiq 0098/PMDK/2012 Muhammad Jovi Martines 0273/PMDK/2012 Imran Nursiddik 0600/PMDK/2012 Dwi Nurjanah 0050/PMDK/2012 Didi Ependi 0204/PMDK/2012 Hardiyanti 0632/PMDK/2012 Syahroni Roysid 0068/PMDK/2012 Gladea Alpriani 0097/PMDK/2012 Muhammad Jodi Martines 0349/PMDK/2012 Ulfany Fitri Utami 0121/PMDK/2012 Zhieyan Amelia 0631/PMDK/2012 Siti Rosida 0456/PMDK/2012 Herling Noor Ibrahim 0105/PMDK/2012 Tiara Hikmah 0210/PMDK/2012 Widha Wisnu Wardhani 0467/PMDK/2012 Tian Nurseptiani 0181/PMDK/2012 Gina Putri Lestari 0199/PMDK/2012 Nisha Nurhayati 0616/PMDK/2012 Rina Tarinah 0559/PMDK/2012 Cucu Cahyani 0450/PMDK/2012 Milla Ulfah 0365/PMDK/2012 Rima Amalia 0676/PMDK/2012 Rianti Utami 0305/PMDK/2012 Diana Ratna Sari 0069/PMDK/2012 Eka Rasjulianah 0147/PMDK/2012 Maria Ulfa 0567/PMDK/2012 Melani 0094/PMDK/2012 Lilis Rahayu 0146/PMDK/2012 Ratna Ameliawati 0321/PMDK/2012 Anna Rachmadyana Harry 0403/PMDK/2012 Yayah Ruqoyah 0396/PMDK/2012 Ela Fitria

51 52 53 54 55 56 57 58 59 60 61 62 63 64 65 66 67 68 69 70 71 72 73 74 75 76 77 78 79 80 81 82 83 84 85 86 87 88 89 90 91 92 93 94 95

0129/PMDK/2012 Riyani Kartika 0449/PMDK/2012 Sri Wulandari 0247/PMDK/2012 Yusuf Hidayatullah 0587/PMDK/2012 Indri Yuliantinur 0149/PMDK/2012 Elisa Rosnaningsih 0414/PMDK/2012 Sofi Saifiyah 0120/PMDK/2012 Silvia Fitriyani 0392/PMDK/2012 Sri Ningsih 0527/PMDK/2012 Yuditias Denagung 0310/PMDK/2012 Eva Luciana 0621/PMDK/2012 Nenden Ayu Nidia 0665/PMDK/2012 Ayu Handayani 0320/PMDK/2012 Sri Mulyani 0432/PMDK/2012 Achmad Firdaus 0452/PMDK/2012 Siska Febriyani 0509/PMDK/2012 Resti Nurmalasari 0520/PMDK/2012 Susilowati 0530/PMDK/2012 Neng Elis Nurmala 0182/PMDK/2012 Eka Putri Lestari 0089/PMDK/2012 Elinda Selpian 0652/PMDK/2012 Fahmi Hidayat 0670/PMDK/2012 Yunisa Prihartinah 0055/PMDK/2012 Ahmad Fauzi 0501/PMDK/2012 Maria Sofha 0517/PMDK/2012 Husnul Nurbaiyti 0693/PMDK/2012 Bahiyah Novy Susanti 0287/PMDK/2012 Tia Nurfadhilah 0619/PMDK/2012 Sariah 0169/PMDK/2012 Erni 0627/PMDK/2012 Muhammad Isfendiyar 0653/PMDK/2012 Husni Hidayat 0641/PMDK/2012 Reza Dinanjar Saputra 0288/PMDK/2012 Juheri 0514/PMDK/2012 Aditya Budi Heryanto 0052/PMDK/2012 Eka Sulistia 0536/PMDK/2012 Astri Dewi Lestari 0245/PMDK/2012 Ivon Griani 0272/PMDK/2012 Anis Nuhudin Nisa 0659/PMDK/2012 Yosa Saputra 0342/PMDK/2012 Tri Yuni Suci Septiyan 0249/PMDK/2012 Wiidiya 0289/PMDK/2012 Shisca Dianita Ratumalia 0555/PMDK/2012 Inne Aryani 0451/PMDK/2012 Rini Nur Fitriani 0551/PMDK/2012 Eko Riyanto

Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika Pend. Matematika

Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Fakultas KIP Program Studi Pend. Ekonomi No. NO PESERTA NAMA

JURUSAN

FAKULTAS

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 34 35 36 37 38

Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi Pend. Ekonomi

Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan Keguruan dan Ilmu Pendidikan

0605/PMDK/2012 Nurlaeli 0382/PMDK/2012 Rahmawati Eka Putri 0610/PMDK/2012 Anna Luthfiana Fajrin 0043/PMDK/2012 Eulis 0656/PMDK/2012 Yuli Hadiyanti 0086/PMDK/2012 Spica Emtri Fatimah 0012/PMDK/2012 Putriana Ayu Nuraeni 0458/PMDK/2012 Uswatun Hasanah 0436/PMDK/2012 Elis Nur Asiyah Ihya 0473/PMDK/2012 Tia Sulistianingsih 0231/PMDK/2012 Lolita 0491/PMDK/2012 Mariyatul Fidyah 0206/PMDK/2012 Dwi Novitasari 0302/PMDK/2012 Nita Andita 0574/PMDK/2012 Suci Fajarrany Puspitaningrum 0562/PMDK/2012 Desi Purwanti 0603/PMDK/2012 Budiyono Sampurno 0145/PMDK/2012 Ainun Fauziah 0434/PMDK/2012 Mira Siti Jumaroh 0433/PMDK/2012 Yusup 0531/PMDK/2012 Alis Lis Cantia 0118/PMDK/2012 Sunilawati 0304/PMDK/2012 Frilly Novita 0061/PMDK/2012 Dini Kusuma Wardhani 0435/PMDK/2012 Inna Ulfa Hayati 0266/PMDK/2012 Tiya Wulandari 0645/PMDK/2012 Agung Setiawan 0351/PMDK/2012 Dwi Istikah 0303/PMDK/2012 Hani Yuli Putri 0594/PMDK/2012 Siti Anisah 0413/PMDK/2012 Tina Agustin 0291/PMDK/2012 Apriyanti 0263/PMDK/2012 Oktavia Dewi Abas 0268/PMDK/2012 Amalia Nurmayasari 0255/PMDK/2012 Nilam 0660/PMDK/2012 Desti Mulyasari 0679/PMDK/2012 Wisnu Nurhidayat 0063/PMDK/2012 Muhammad Dzulhijjah

Fakultas ISIP Program Studi Ilmu Administrasi Negara No. NO PESERTA NAMA

JURUSAN

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32

Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

0073/PMDK/2012 Puji Harti 0216/PMDK/2012 Irma Yunita 0437/PMDK/2012 Rima Nurhaifa Sholehuddin 0017/PMDK/2012 Nova Elis Harfiani 0373/PMDK/2012 Vera Septiani Putri 0225/PMDK/2012 Tria Nesti Oksandi 0237/PMDK/2012 Rifandrio Marantama 0140/PMDK/2012 Gita Asri Oktaviani 0209/PMDK/2012 Widiya 0280/PMDK/2012 Mochamad Yoga Budiman 0187/PMDK/2012 Sa’Diyah 0439/PMDK/2012 Reza Gufron Akmara 0189/PMDK/2012 Ila Fiadilah Auliyah 0281/PMDK/2012 Rani Desriani 0440/PMDK/2012 Seno Damudi 0177/PMDK/2012 Nukie Dwi Lestari 0486/PMDK/2012 Ikah Muflihatin 0438/PMDK/2012 Yuni Merika Nita 0111/PMDK/2012 Eko Dwiyanto 0558/PMDK/2012 Dewi Roekmanah 0178/PMDK/2012 Nurul Qomariah 0638/PMDK/2012 Eliza Fauziah 0112/PMDK/2012 Komarudin 0441/PMDK/2012 Meri Suryani 0513/PMDK/2012 Muhammad Rizal Afianto 0478/PMDK/2012 Utiyah 0257/PMDK/2012 Amelia Pratiwi 0292/PMDK/2012 Indra Rulianto 0545/PMDK/2012 Djihad Dewantara 0535/PMDK/2012 Erient Rosyalina 0150/PMDK/2012 Hernado 0541/PMDK/2012 Eric Dwi Prasetiyo

FAKULTAS

Fakultas ISIP Program Studi Ilmu Komunikasi No. NO PESERTA NAMA

UANG GEDUNG

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29

Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

0037/PMDK/2012 Giny Aprilianike 0039/PMDK/2012 Dhania Firdaus 0016/PMDK/2012 Della Syabriana 0623/PMDK/2012 Sonia Caludia Murtiningsih 0085/PMDK/2012 Riri Aprilia Lestari 0014/PMDK/2012 Namira Dwianti 0276/PMDK/2012 R Enis Prayatama 0371/PMDK/2012 Islakhul Karimah 0049/PMDK/2012 Ria Yulianti 0234/PMDK/2012 Rifal Fathurrohman 0008/PMDK/2012 Giri Hartomo 0161/PMDK/2012 Nadia Octavani 0417/PMDK/2012 Aryani 0573/PMDK/2012 Nurul Inayah 0330/PMDK/2012 Reinhard Daniel Cazier 0071/PMDK/2012 Yuke Mutiara Azhaar 0479/PMDK/2012 Rizky Avia Helvian 0064/PMDK/2012 Muazrih Fajar Syahputra 0057/PMDK/2012 Amri Rizki Mauludin 0595/PMDK/2012 Putra Hamdalla 0296/PMDK/2012 Fadilah 0246/PMDK/2012 Risqa Annahlisa Nadia 0338/PMDK/2012 Aristy Mutiara Dinanty 0524/PMDK/2012 Tri Banaty 0499/PMDK/2012 Cynthia Rachman 0447/PMDK/2012 Adinda Wuryan Ramadhanti 0515/PMDK/2012 Eki Yulianto 0496/PMDK/2012 Rt Harnita Sekarwati 0259/PMDK/2012 Neva Purwasi

PIL 1

Fakultas Pertanian Program Studi Agroteknologi No. NO PESERTA NAMA

JURUSAN

1 2 3 4 5 6 7 8

Agroteknologi Pertanian Agroteknologi Pertanian Agroteknologi Pertanian Agroteknologi Pertanian Agroteknologi Pertanian Agroteknologi Pertanian Agroteknologi Pertanian Agroteknologi Pertanian

0005/PMDK/2012 Deni Safitri 0466/PMDK/2012 Husnul Fauziah 0580/PMDK/2012 Fiqi Puspa Nugraha 0201/PMDK/2012 Shinta 0464/PMDK/2012 Neng Cici 0461/PMDK/2012 Oky Juluiyanto 0462/PMDK/2012 Arief Bella Wibawa 0311/PMDK/2012 Muhammad Hilfi

FAKULTAS

Fakultas Pertanian Program Studi Agribisnis No. NO PESERTA NAMA

JURUSAN

1 2 3 4 5 6 7

Agribisnis Pertanian Agribisnis Pertanian Agribisnis Pertanian Agribisnis Pertanian Agribisnis Pertanian Agribisnis Pertanian Agribisnis Pertanian

0029/PMDK/2012 Taban Abandi 0465/PMDK/2012 Safira Rohayati 0058/PMDK/2012 Sugandi 0362/PMDK/2012 Erisa Dwi Sukmawati 0463/PMDK/2012 Roni Maholan 0617/PMDK/2012 Faris Maulana Hakim 0114/PMDK/2012 Mul Yono

FAKULTAS

Fakultas Teknik Program Studi Teknik Sipil No. NO PESERTA NAMA

JURUSAN

FAKULTAS

1 0019/PMDK/2012 Agnest Oktavianie Palindra Teknik Sipil Teknik 2 0175/PMDK/2012 Egi Rizki Yuono Teknik Sipil Teknik 3 0285/PMDK/2012 Nurlaeli Rakhmawati Teknik Sipil Teknik 4 0125/PMDK/2012 Liani Dwi Utari Teknik Sipil Teknik 5 0378/PMDK/2012 Lia Hafidzah Teknik Sipil Teknik 6 0232/PMDK/2012 Vinni Aditya Fitri Teknik Sipil Teknik 7 0579/PMDK/2012 Flrorena Kartikawati Teknik Sipil Teknik 8 0643/PMDK/2012 Imam Fajar Sukmana Teknik Sipil Teknik 9 0277/PMDK/2012 Muhammad Hibatul Fadli Teknik Sipil Teknik 10 0647/PMDK/2012 Rizki Maretia Novi Barus Teknik Sipil Teknik 11 0557/PMDK/2012 Githa Eka Noviantika Teknik Sipil Teknik 12 0011/PMDK/2012 Kefin Prayogas Teknik Sipil Teknik 13 0278/PMDK/2012 Rahmat Hidayatullah Teknik Sipil Teknik 14 0117/PMDK/2012 Uswatun Hasanah Teknik Sipil Teknik 15 0142/PMDK/2012 Ruri Nur Eryanti Teknik Sipil Teknik 16 0192/PMDK/2012 Muhammad Yassin Zubair Pratama Teknik Sipil Teknik 17 0312/PMDK/2012 Agung Dwi Maulana Yusuf Teknik Sipil Teknik 18 0498/PMDK/2012 Dadang Eko Wibowo Teknik Sipil Teknik 19 0444/PMDK/2012 Ikhwanul Muslim Teknik Sipil Teknik 20 0122/PMDK/2012 Harry Harpriyanto Teknik Sipil Teknik 21 0116/PMDK/2012 Nurfatah Alkarim Teknik Sipil Teknik 22 0251/PMDK/2012 Megah Oktinnagara P Teknik Sipil Teknik 23 0123/PMDK/2012 Ryan Novana Ar Teknik Sipil Teknik 24 0650/PMDK/2012 Taufiq Hidayat Teknik Sipil Teknik 25 0637/PMDK/2012 Indah Ayu Ningsih Teknik Sipil Teknik 26 0500/PMDK/2012 Dimas Novrana Wijaya Teknik Sipil Teknik 27 0502/PMDK/2012 Ariibowo Teknik Sipil Teknik 28 0556/PMDK/2012 Enjeelien Corneliani Souisa Teknik Sipil Teknik B. LULUS BERSYARAT No. NO PESERTA NAMA

JURUSAN

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 34 35 36 37

Agribisnis Pertanian Akuntansi Ekonomi Akuntansi Ekonomi Pend. Ekonomi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Manajemen Ekonomi Pend. Matematika Keguruan dan Ilmu Pendidikan Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Hukum Hukum Manajemen Ekonomi Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Komunikasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Agribisnis Pertanian Pend. Matematika Keguruan dan Ilmu Pendidikan Agribisnis Pertanian Manajemen Ekonomi Pend. Matematika Keguruan dan Ilmu Pendidikan Pend. Bahasa & Sastra Indonesia Keguruan dan Ilmu Pendidikan Manajemen Ekonomi Akuntansi Ekonomi Pend. Bahasa & Sastra Indonesia Keguruan dan Ilmu Pendidikan Manajemen Ekonomi Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Manajemen Ekonomi Manajemen Ekonomi Pend. Bahasa & Sastra Indonesia Keguruan dan Ilmu Pendidikan Pend. Bahasa Inggris Keguruan dan Ilmu Pendidikan Pend. Ekonomi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Ilmu Hukum Hukum Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Manajemen Ekonomi Pend. Bahasa Inggris Keguruan dan Ilmu Pendidikan Pend. Bahasa Inggris Keguruan dan Ilmu Pendidikan Pend. Ekonomi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Ilmu Administrasi Negara Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Pend. Bahasa Inggris Keguruan dan Ilmu Pendidikan

0651/PMDK/2012 Boy Mohammad Kenedy 0113/PMDK/2012 Mia Lestari 0135/PMDK/2012 Intan Erdiana 0469/PMDK/2012 Ririn Rianty 0477/PMDK/2012 Ines Jatiagung Saugi 0100/PMDK/2012 Riafani 0004/PMDK/2012 Aan Nirmalawati 0044/PMDK/2012 Eka Nurul Hikmawati 0041/PMDK/2012 Kurniawati Setyaningrum 0613/PMDK/2012 Dewi Nurpajrin 0028/PMDK/2012 Bilda Agustianisty 0033/PMDK/2012 Winda Ramaditha 0608/PMDK/2012 Ira Chigra Nirbaya 0675/PMDK/2012 Een Endangsari 0666/PMDK/2012 Abdul Halim 0191/PMDK/2012 Riski Aminullah 0196/PMDK/2012 Nofa Nur Sela 0677/PMDK/2012 Khusnul Khotimah 0397/PMDK/2012 Intan Lestari 0194/PMDK/2012 Ika Rizki Nadia 0690/PMDK/2012 Riani Endah Lestari 0668/PMDK/2012 Sri Fuji Astuti 0589/PMDK/2012 Noviyanti 0547/PMDK/2012 Lili Nikmatulmaula 0681/PMDK/2012 Faza Difa Maraya 0552/PMDK/2012 Irwan Teddy Apriliyanto 0544/PMDK/2012 Kiki Predi Supriatna 0046/PMDK/2012 Aida Nur Latifah 0537/PMDK/2012 Rachma Dya Utami 0550/PMDK/2012 Bobby Muhammad Ekawirana 0200/PMDK/2012 Nurul Khotimah Heryanah 0336/PMDK/2012 Maya Maulida 0468/PMDK/2012 Suryaningrum 0663/PMDK/2012 Mariyana Rahman 0472/PMDK/2012 Astri Meilani 0549/PMDK/2012 Fitri Puji Lestariani 0655/PMDK/2012 Dea Halimatus Syadiyah

FAKULTAS

Ditetapkan di : Cirebon Pada Tanggal : 21 April 2012 KETENTUAN BAGI MAHASISWA YANG LULUS : 1. Bagi calon mahasiswa yang dinyatakan LULUS dapat mengambil tanda kelulusan di sekretariat SPMB kampus I Unswagati Jl. Pemuda No 32 Cirebon mulai tanggal 21 April s/d 30 Mei 2012 mulai pukul 08.30 s/d 15.00 WIB . 2. Registrasi Calon Mahasiswa yang LULUS dilakukan Pada Tanggal 21 April s/d 30 Mei 2012 mulai pukul 08.30 s/d 14.30 WIB bertempat di Ruang 004 Unswagati Jl. Pemuda No 32 Cirebon. 3. Bagi calon mahasiswa yang dinyatakan LULUS BERSYARAT , orang tua dan calon mahasiswa yang bersangkutan di harap menemui Wakil Rektor II mulai tanggal 21 April s/d 30 Mei 2012 mulai pukul 08.30 s/d 14.30 di ruang Wakil Rektor II Unswagati


sabtu kliwon 21 april 2012 / 29 jumadil awal 1433 h

TOTAL SPORT

Radar Cirebon Group

s p o r t a i n m e n t

26

Indonesia Tak Tersisa

foto: dipta wahyu/jawa pos

PENGHARGAAN. Dari kiri-kanan, Nath Canson (pelatih Muba Hangtuah), ary sapto (pemain Muba Hangtuah) wasit Sedyo Mukti Wibowo (wasit FIBA), Azrul Ananda (commisioner NBL Indonesia), Mas’ud Khamid (executive general manager telkom flexi), Andy Poedjakusuma (pemain Pelita Jaya), Alan Budimansyah (asisten pelatih Pelita Jaya) saat konferensi pers di Sumber Baru Chevrolet Jogjakarta, kemarin (20/4).

Dapat Mobil, Yanuar Segera Belajar Nyetir Rebut Gelar MVP Plus Tiga Penghargaan Lain JOGJAKARTA - Ketika I Made “Lolik” Sudiadnyana merebut gelar most valuable player (MVP) NBL Indonesia musim lalu, Yanuar Dwi Priasmoro ikut bangga. Sebab, Lolik yang termasuk pemain paling senior di kasta tertinggi tanah air itu secara tidak langsung adalah senior Yanuar. Meski saat itu membela Garuda Bandung, karir Lolik sebagai pemain profesional diretas di Bimasakti Nikko Steel Malang yang dibela Yanuar. Setahun berselang, siapa sangka Yanuar ternyata mengikuti jejak Lolik. Kemarin (20/4) Yanuar dinobatkan sebagai pemain terbaik alias MVP Flexi NBL Indonesia 2011-2012. Seperti halnya Lolik, Yanuar berhak mendapatkan All New Chevrolet Spark. Harus diakui bahwa gelar MVP yang didapatkan Yanuar cukup mengejutkan. Sebab, pada awal musim tidak ada seorang pun yang memperhitungkan bahwa pemain kelahiran Blitar, Jawa Timur, itu mampu bersaing dengan namanama tenar di orbit basket nasional. Termasuk, menyingkirkan dua pemain tim nasional asal Satria Muda (SM) Britama Jakarta, Faisal Julius Achmad dan Christian Ronaldo Sitepu. Namun, seiring dengan permainan sensasionalnya, tanpa perdebatan panjang Yanuar dinobatkan sebagai pemain terbaik. Efisiensi permainan Yanuar yang menjadi dasar penentuan MVP adalah yang terbaik. Terhitung, Yanuar unggul pada tiga kategori individual statistik. Dia adalah top scorer dengan rata-rata 17,83 point per game, paling akurat dalam hal free throw dengan keberhasilan 72,96 persen, serta meraih ratarata field goal yang mencapai 43,33 persen. Di luar itu, Yanuar termasuk paling akurat dalam hal tembakan tiga angka, berada di peringkat keempat. Voting pelatih yang menjadi penentu lain MVP juga menempatkan Yanuar sebagai yang terbaik. Voting itu dilakukan sejak seri pertama di Bandung sampai seri keenam di Jakarta. “Kami ucapkan selamat kepada Yanuar. Suksesnya akan menginspirasi banyak pemain muda lain di Indonesia. Bahwa untuk meraih perhatian dan penghargaan bisa dilakukan tanpa harus bergabung di tim-tim unggulan,” kata Azrul Ananda, commissioner Flexi NBL kemarin (20/4). Melengkapi kecemerlangan performa Yanuar, para pelatih juga memilihnya sebagai defensive player of the year. Total, Yanuar merebut empat trofi penghargaan individual, MVP, top scorer, defensive player of the year, dan NBL Indonesia First Team 2011-2012. “Setelah mendapatkan penghargaan ini, hal pertama yang saya lakukan setelah ini

adalah belajar nyetir,” kata Yanuar yang memang tidak bisa menyetir mobil lantas tertawa lebar. Nathaniel Canson, pelatih Muba Hangtuah IM Sumatera Selatan yang terpilih sebagai coach of the year, mengatakan bahwa penghargaan untuk Yanuar sudah sangat tepat. “Dia bisa bermain di mana pun. Dia sangat komplet. Statistik menunjukkan itu dengan jelas. Saya kira, pilihan kepada Yanuar sangat fair,” ucap Nath. Ha d i a h mobil Chevrolet Spark kemarin diserahkan secara langsung oleh Marcos Purty selaku presiden direktur GM Indonesia. “Hadiah utama Chevrolet Spark yang kami berikan kepada MVP NBL 2011-2012 pada dasarnya adalah penghargaan atas semangat meraih prestasi tertinggi dari hasil kerja keras pribadi dalam tim,” ujar Purty. (nur/ru/ang)

foto: dipta wahyu/jawa pos

HADIAH. Yanuar Dwi Priasmoro bersama Marcos Purty berpose di samping mobil Chevrolet Spark.

QINGDAO - Pebulutangkis Indonesia harus gigit jari di ajang Kejuraan Asia 2012. Alih-alih juara, para wakil Indonesia bahkan tak satupun berhasil menembus babak semifinal. Dua harapan terakhir Merah Putih, yaitu ganda campuran Muhammad Rijal/Debby Susanto dan ganda putra Alvent Yulianto Chandra/Hendra Aprida Gunawan tadi malam takluk di tangan lawan-lawannya di babak delapan besar. Rijal/Debby menyerah rubber game 21-17, 19-21, dan 21-18 dari unggulan ketujuh asal Korea Selatan Kang Ji Wook/ Eom Hye Won. Sedangkan duet Alvent/Hendra harus mengakui keunggulan pasangan tuan rumah yang juga unggulan pertama Chai Biao/Guo Zhendong dengan skor 21-7 dan 22-20. Bagi Alvent/Hendra ini adalah kekalahan pertama yang mereka alami dari Chai/Guo. Dalam dua pertemuan sebelumnya, Alvent/ Hendra selalu menang. Kedua pasangan ini bertemu pertama kali di Thailand Open Grand Prix Gold 2011, saat itu Alvent/Hendra mengalahkan Chai/Guo dalam dua gim langsung, 21-17, 21-18. Pada pertemuan selanjutnya di Singapore Open Superseries 2011, Alvent/Hendra dipaksa bermain tiga gim dengan skor 21-19, 24-26, dan 21-14. Kegagalan wakil-wakil Indonesia ini memperpanjang

puasa gelar di Kejuaraan Asia yang perolehan poinnya terkait dengan Olimpiade. Kali terakhir pebulutangkis Indonesia mencuri gelar di Kejuaraan Asia adalah pada 2009 lewat ganda putra Markis Kido/Hendra Setiawan. Tahun ini Kido/Hendra tidak ikut ambil bagian. Tahun lalu, Kejuaraan Asia yang juga dihelat di Tiongkok gelar juara disapu bersih oleh pemain tuan rumah. Itu sepertinya akan terulang di tahun ini. Tadi malam empat tempat di semifinal semuanya semuanya sudah dipastikan milik para pebulutangkis tuan rumah. Di empat nomor lainnya wakil-wakil Tiongkok juga masih berjaya. Dihubungi tadi malam, Sekjen PBSI Yacob Rusdianto yang turut mendampingi pemain ke Qingdao menyatakan jika diantara penyebab kegagalan

para pemain Indonesia kali ini adalah karena beberapa pemain terbaik Indonesia memutuskan tidak turun. Seperti juara Australia Open 2012 Kido/Hendra yang absen. Taufik Hidayat dan Tommy Sugiarto yang tidak jadi berangkat, serta tunggal terbaik Simon Santoso yang mengundurkan diri di babak kedua karena cedera. “Selain itu memang Negaranegara Asia lainnya terutama Tiongkok dan Jepang mengalami perkembangan sangat pesat,” ujar Yacob. “Setelah ini tim pelatih akan membahas dengan Binpres PB PBSI untuk mencari solusi agar kita bisa lebih baik lagi,” sambungnya. Setelah Kejuaraan Asia, para pebulutangkis Indonesia akan berlaga di ajang India Open yang akan dilangsungkan pada 24-29 April. (ali)


SABTU KLIWON 21 APRIL 2012 / 29 JUMADIL AWAL 1433 H

SELEBRITIS

Radar Cirebon Group

I N F O T A I N M E N T

Titi DJ

Gading Marten

Menikmati Status Janda

Makin Mesra dengan Gisel SETELAH heboh menjadi pemberitaan di media soal ’penembakan’ romantis Gading Marten pada Gisel, kini dua sejoli tersebut nampak makin mesra. Mereka masing-masing mengaku merasa sedang bahagia sekarang. Gading sumringah saat disinggung soal hubungan mereka. ”Baik-baik aja hubungannya. Saya lagi ngerasa seneng banget, auranya beda, karena seneng. Saya lagi bahagia,” ungkapnya sambil tersenyum senang. Jika selama ini Gading tidak pernah buka mulut soal ’penembakan’ romantisnya itu, kini ia pun memaparkan tentang bagaimana ia sudah tertarik pada Gisel sejak awal bertemu, seperti yang ia ungkapkan saat menyatakan cinta pada Gisel dalam program Inbox. ”Dari awal gue naksir Gisel. Suka nanya nomor telepon, biasalah. Abis gitu dipertemukan kerja bareng, sering telepon, BBM. Deket, ya udah langsung nyatain aja tanggal 4 April di mobil depan rumahnya,” ungkap Gading. Gading takut jika gadis pujaannya ini keburu diambil orang. ”Kalo kelamaan takutnya diambil orang. Gue yakin nih orang yang tepat. Gue apa adanya aja, gue bilang gue suka lu,” imbuhnya saat dijumpai di Studio Hanggar, Pancoran, kemarin. (kpl/ato/dew)

SETELAH bercerai dengan Ovy gitaris Rif, Titi DJ kembali menjalani kehidupan normal bersama empat anaknya. Statusnya sebagai janda, rupanya tak membuat dirinya berat menanggung keluarga dan kesepian. Pasalnya, sekarang Titi menikmati menjadi janda karena cukup disibukkan dengan mengurus keempat buah hatinya. Ketika ditemui saat menghadiri preskon 32 Tahun Kiprah Denny Malik, di Sanggar GRIPA, Jl Raya Taman Margasatwa no 9, Jakarta Selatan, Titi tampak sumringah menceritakan hidup barunya. Tak hanya rencana baru di dunia musik, wanita yang tercatat pernah tiga kali menikah ini juga sibuk mengurus keempat buah hatinya. ”Enggak repot anak sudah besar, (si, red) kembar 16 tahun, dafa 15 tahun. Repotnya kalau pas bayar SPP, kayak abis dirampok. Enggak berat kalau dinikmati, saya cari nafkah dengan hibur orang jangan dianggap berat, dinikmati saja. Kalau saya dinikmati saja,” ujar Titi saat ditanya tentang kesibukannya merawat anak-anak. Lantas apakah ada keinginan untuk punya suami lagi yang akan membantu mengurus rumah tangga dan anak-anak? Menurut Titi, belum terpikirkan ke arah sana lagi. ”Mana mau juga ya, janda empat anak, berat di ongkos loh,” tuturnya santai sambil bercanda. Mantan personel 3 Diva ini juga menyatakan bahwa buah hatinya mulai menunjukkan bakat di dunia tarik suara. Sayangnya, mereka tak ingin mengikuti jejak sang ibu sebagai penyanyi profesional. ”Mereka senang bernyanyi, tapi enggak senang tampil, padahal si kembar punya band di sekolahnya, kalau

Wenda dan Devi eks Cherry Belle

Tolak Foto Bareng, Fansnya Kecewa PULUHAN fans kecewa ketika ditinggalkan oleh mantan personel Cherry Belle, Wenda dan Devi saat menyambangi lokasi syuting Hitam Putih di Studio Hanggar, Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis (19/4) malam. Mereka yang menunggu dari sore hari sampai menjelang tengah malam pun tak kuasa menahan kejengkelan. ”Kami kecewa. Padahal kan kami rindu banget ama Wenda dan Devi. Kita tahu mereka di sini karena tweet mereka kalau sedang syuting acara ini di sini. Kami nunggu dari jam 5, eh kabur, padahal cuma pengen foto bareng aja,” ucap Rina, seorang fans yang datang dari Bekasi.

Hal senada juga dirasakan Firman, pria muda yang mengidolakan Wenda. “Sekarang kak Wenda berubah, nggak kayak kemarin-kemarin yang selalu menyempatkan menyapa kami walau sesibuk apa pun,” tukasnya. Sebenarnya tapping acara sudah selesai sekitar pukul 22.00 lebih. Namun usai acara, Wenda dan Devi dipanggil sang host, Deddy Corbuzier ke tempat kru. Mereka pun terlibat pembicaraan serius sampai 1 jam lebih. Entah alasan apa, mereka memilih tutup mulut dan menghindari untuk diwawancara ataupun sekadar menyapa fans. Baik Wenda dan Devi buru-

27

buru digiring keluar seraya menundukkan kepalanya. Beberapa fans pun setengah mengumpat dan menuding Deddy Corbuzier yang membuat kedua mantan anggota Cherry

Belle ini berubah. “Tadi habis syuting masih senyum-senyum, eh habis masuk di ruangan Deddy kok jadi begini,” ucap fans dengan mimik muka penuh rasa kecewa. (kpl/ato/dew)

nyanyi harus dibujuk sedemikian rupa, mereka enggak mau seperti mamanya, terserah mereka, saya enggak mau maksa. Anak nyanyi kegiatan di sekolah, Si Kembar ada pertunjukan Romeo Juliet nyanyi sama teman. Stefanie mau untuk belajar les vokal, dia mau belajar alat musik apa saja. Ya bagus kita arahkan saja. Biar dia yang milih, saya enggak sabaran ajarin orang,” pungkasnya. (kpl/ gum/mae)


Radar Cirebon Group

SABTU KLIWON, 21 APRIL 2012 / 29 JUMADIL AWAL 1433 H

HALAMAN 28

KOMENTAR

PADA setiap tanggal 21 April Indonesia Memperingati hari lahirnya ibu kita Kartini. Dalam merayakan hari kartini tidak hanya sebatas simbol belaka. Tetapi bagaimana kita menjadi wanita tangguh seperti yang diajarkan oleh Ibu Kartini. Ingin tahu cara menjadi perempuan mandiri, tangguh dan penuh percaya diri? Simak rahasianya! Pertama, jika kamu ingin jadi perempuan yang kuat dan mandiri. Kamu harus memandang diri kamu seperti itu. Caranya hargailah dirimu, menjadi mandiri bukan berarti tidak perlu bantuan oranglain sama sekali, tetapi jangan terlalu bergantung pada orang lain selama kamu dapat mengerjakan dan mengusahakanya sendiri. Berusahalah mencapai apa yang kamu inginkan dan yakin kan diri kamu kalau kamu pasti bisa. Saat ini sudah banyak bidang yang tidak lagi hanya dikuasai oleh laki-laki, tetapi juga para perempuan. Perempuan bisa menjadi pembisnis, penulis, ilmuwan bahkan politisi sekalipun. Banyak contoh wanita-wanita hebat yang mampu bersinar dibidangnya masingmasing. Nah, jika kamu mempuanyai niat yang kuat pasti kamu juga bisa seperti mereka. Karena pada dasarnya setiap orang memiliki kelebihan masing-masing. Yang terpenting bagaimana usaha kita untuk berkembang dan mewujudkan semua impian kita. Setiap kali ada masalah dalam kehidupanmu, masalah apapun bahkan yang terberat sekalipun, tidak akan lagi membuat dirimu lemah dan terpuruk, tetapi justru akan menjadikan dirimu perempuan yang lebih kuat, tegar dan melangkah penuh percaya diri. Perhatikan dirimu sebaik mungkin dan temukan kemampuan serta kekuatan yang kamu miliki. Dengan begitu kamu bisa menjadi perempuan yang selalu dihargai

Dra.Dewi Asri Nirwana, M.MPd Guru Fisika RADEN Ajeng Kartini adalah sosok wanita Indonesia yang telah mengambil hidupnya untuk menjadi seorang pahlawan dengan mengangkat pena demi memperjuangkan hak-hak wanita pada masa itu. Konon wanita saat itu hanya diistilahkan sebagai “pingit”, maka muncul beberapa istilah seperti tugas seorang wanita hanya di kasur, di dapur, dan di sumur. Di kasur diartikan bahwa tugas wanita sebagai pemuas nafsu, di dapur wanita bertugas memasak dan melayani sedangkan di sumur bertugas untuk mencuci atau bebersih. Juga ada istilahistilah lainya yang hanya mengkerdilkan hak seorang wanita. (ita) Kaerul Anwar XI IPS 1 R.A KARTINI adalah tokoh emansipasi yang tak hanya memberikan kemerdekaan bagi kaum wanita saja,tetapi juga membuktikan bahwa wanita pun bisa memberikan kemerdekaan kepada bangsa ini.Dalam bukunya yang berjudul “Habis Gelap Terbitlah Terang “,saya mendapat kesan bahwa R.A Kartini dalam perjuangannya memiliki pandangan bila ada perang di depan maka berjuanglah,dan engkau akan menjadi ksatria.Beliau tak pernah menyerah dalam mewujudkan kemerdekaan yang menyentuh seluruh bangsa Indonesia tanpa ada perbedaan dan pengecualian. (hawa)

dan disukai di mana pun kamu berada. Yang perlu diingat, kamulah Kartini seseungguhnya! Selamat Hari Kartini.. ”Tiada awan di langit yang tetap selamanya. Tiada

mungkin akan terus-menerus terang cuaca. sehabis malam gelap gulita lahir pagi membawa keindahan. kehidupan manusia serupa alam” (Kartini - Habis Gelap Terbitlah Terang). (fina)

”Wanita itu Sutradara Kehidupan”

Wanita karir salah satu potret yang dapat membuktikan bahwa kedudukan wanita itu sejajar dengan pria.

PADA hari ini,tepatnya tanggal 21 April 2012 bangsa Indonesia memperingati salah satu hari besar yakni Hari Kartini.Sebagai bagian dari bangsa ini tentunya kita banyak mengetahui siapa itu RA Kartini, perjuanganperjuangannya, cita-citanya, harapannya juga apa yang beliau lakukan untuk mengentaskan derajat bangsa ini melalui peran wanita. Sebagai seorang wanita, sosok Kartini bukan merupakan sosok asing.Di era globalisasi ini, hendaknya kita menoleh ke belakang sebentar, mengingatingat kembali apa yang sudah diperjuangkan oleh Kartini. Perjuangan yang luar biasa itu tidak akan dapat kita rasakan sebagai anak bangsa apabila tidak ada yang melanjutkan dan memperjuangkan saat itu. Sudahkah harapan-harapan Kartini dapat dirasakan oleh kaum wanita Indonesia?Benarkah wanita yang hidup di era globalisasi ini sudah menikmati perjuangan

Kartini?Pertanyaan itu yang bisa menjawab adalah hati kita sendiri.Mungkin secara umum, kita bisa melihat ada setitik cahaya keberhasilan, namun disisi lain masih saja terjadi diskriminasi terhadap keberadaan wanita. Gender masih ada di sekitar kita, sikap kesewenang-wenangan terhadap wanita masih ditemui di mana-mana. Di tengah-tengah situasi bangsa yang seperti ini diperlukan KartiniKartini yang mampu membawa kesejukan dan kehangatan cinta dan sentuhan seorang ibu.Wanita merupakan sutradara kehidupan. Walau tidak selalu tampil di depan, wanita selalu berbuat tanpa pamrih walau tidak harus dikenal. Sebagai seorang sutradara, wanita ada di balik layar, manusia yang tidak populer tetapi kedudukan dan fungsinya sangat menentukan terhadap indah dan baiknya suatu perjalanan prosesi yang sedang disutradarai.Wanita tidak harus tampil di muka untuk memerankan suatu peran yang

SEKTAMA SESUDAH pagi pasti kita akan bertemu siang dan sesudah siang kita akan bertemu malam. Siklusnya seperti itu dari waktu ke waktu. Demikian pula di saat malam yang gelap, sesuai hukum alam kita akan berjumpa dengan suasana pagi dan siang dalam suasana yang terang benderang. Manakala habis gelap terbitlah terang kita tempatkan posisinya sebagai sebuah cita-cita yang sekaligus mempunyai nilai sebagai sebuah pengharapan, maka cita-cita itu menjadi sesuatu yang bersifat universal. Rasanya semua kita memiliki cita-cita dan pengharapan seperti

Aju Rachmijasih, SPd

Fina Zahrotul Makiyah

Penanggung Jawab

Pembina

Ketua Redaksi

Suryasih

Wakil Ketua Redaksi

bukan dirinya, tapi keberadaannya sangat mempengaruhi peranan orang lain di sekelilingnya. Kartini sudah tiada, yang ada sekarang ini adalah Kartini-Kartini muda yang siap berjuang untuk mewujudkan harapan-harapan yang masih belum terwujud.

Semoga cita-cita Kartini benarbenar dapat diwujudkan dan dapat dirasakan oleh seluruh wanita Indonesia.Selamat Hari Kartini.Selamat menjadi sutradara. (suryasih/fina)

Ola Rizkawati Herdiani X6 SOSOK R.A Kartini itu adalah pahlawan bagi kaum wa nita, karena beliau mampu mengangkat derajat wanita agar kedudukannya sejajar dengan kaum pria sehingga tidak dengan mudah tertindas oleh kaum pria.Beliau itu merupakan sosok yang patut untuk kita contoh khususnya bagi kaum wanita,karena berkat jasanya yang berjuang untuk mengangkat derajat wanita,wanita pada era sekarang ini juga bisa menjadi pemimpin dan tulang punggung bagi keluarga. (nuraeni)

SEKILAS TAPI BERMAKNA itu. Kalau tidak, apa jadinya kalau manusia yang hidup di dunia hanya sekali tidak menyemangati dirinya dengan cita-cita dan pengharapan habis gelap terbitlah terang. Minimal ada semangat untuk memperbaharui hidup kita sendiri. Habis Gelap Terbitlah Terang harus bisa kita jadikan tagline dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Kemuliaan dan kesuksesan, akan tetap menjadi impian indah yang menghiasi kita semua. Kisah penciptaan manusia mengisyaratkan, bahwa Tuhan menciptakan manusia adalah untuk memuliakan dan menghargai, bukan T I M

Drs Dena Hendiana, MM

Guru di SMAN 9 Cirebon merupakan bagian dari banyaknya guru yang menjadi cita-cita dan penerus perjuangan RA Kartini.

Muhamad Yusuf XI IPA 1 SOSOK R.A Kartini itu adalah seorang pahlawan dan pejuang bagi para wanita,ini mengingatkan pada zaman dahulu dimana beliau sosok wanita pemberani yang berjuang sendiri demi mengharumkan nama baik kaum wanita.Nah,inilah momentum bagi kita sebagai seorang pelajar khususnya pelajar wanita agar bisa menjadi contoh dan suri teladan yang baik seperti R.A Kartini. (dian)

untuk menghinakan manusia dan mempersiapkan manusia sebagai pemimpin dunia, bukan untuk menjatuhkan martabat manusia. Rasanya menjadi tidak adil jika manusia yang diberi amanah sebagai pemimpin dunia tidak melaksanakan misi kemanusiaan yaitu membebaskan manusia terbebas dari belenggu kebodohan, kenistaan, kemiskinan dan lain sebagainya. Misi utama dari cita-cita Habis Gelap Terbitlah Terang hakekatnya adalah melaksanakan misi kemanusiaan untuk memanusiakan manusia menjadi yang berilmu, berbudi luhur dan berahlaq mulia. (atikah/farah)

R E D A K S I

Dian Ratnawati

Redaksi

Nuraeni

Atikah

Ita Suryani

Farrah Vidya Agustiani

Siti Hawa Rahayudini

Redaksi

Redaksi

Redaksi

Redaksi

Redaksi


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.