28 halaman HARGA Rp3.000
kamis pon, 19 april 2012 / 27 jumadil awal 1433 h
obituari
Petani Diminta Ikut Resi Gudang Nafsiah dan Ason Naik Tresher Panen Padi
CIREBON- Istri Meneg BUMN Dahlan Iskan, Nafsiah Sabri, melakukan panen raya di Desa Bayalangu Kidul, Kecamatan Gegesik, Kabupaten Cirebon, kemarin (18/4). 4 Ke Hal...7
foto: RAKA DENNY/JAWAPOS
SUDOMO TUTUP USIA. Mantan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Laksamana TNI (Purn) Sudomo meninggal dunia pada Rabu sekitar pukul 10.15 WIB setelah beberapa hari dirawat di Rumah Sakit Pondok Indah Jakarta karena diduga mengalami perdarahan otak.
foto-foto: muhammad irfan/radar cirebon
PANEN. Istri Mentri BUMN Dahlan Iskan Nafsiah Sabri terlihat memotong padi dengan ani-ani, Rabu (18/4). Nafsiah mengikuti panen raya di Desa Bayalangu Kidul Kecamatan Gegesik Kabupaten Cirebon. (kiri) Nafsiah dan Wakil Bupati Cirebon Ason Sukasa naik tresher panen padi.
Stroke, Pak Domo Meninggal JAKARTA - Stroke batang otak membuat salah satu tokoh orde baru, Sudomo tutup usia. Dia menghembuskan napas terakhirnya kemarin sekitar pukul 10.05 di RS Pondok Indah, Jakarta. Rencananya, jenazah akan dimakamkan hari ini sekitar pukul 09.00 di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan. Mantan Panglima Komando Pemulihan dan Ketertiban (Pangkokamtib) era Presiden Soeharto itu sebelumnya tidak sadarkan diri selama empat hari. Tepatnya, sejak Sabtu (14/4) malam setelah dia menghadiri resepsi pernikahan kerabatnya di Taman Mini Indonesia Indah (TMII). “Padahal, siangnya masih sehat,” ujar asisten pribadi Sudomo, Ari Kuntoro. 4 Ke Hal...7
cpns
Seleksi Diperketat JAKARTA- Seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) tahun 2012 diperkirakan bakal makin ketat. Dalam persiapan pengangkatan CPNS kali ini, pemerintah dalam hal ini Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemen-PAN dan RB) berupaya menimalisasi kecurangan-kecurangan yang kerap terjadi. Karena itu, pemerintah pusat mengundurkan deadline pengumpulan data CPNS baik dari tenaga honorer Kategori I (KI) maupun pelamar umum, dari akhir Maret menjadi akhir April. “Banyak sekali pengaduan masyarakat terkait tenaga honorer KI. Di daerah banyak sekali justru merasa diangkat malah tidak diangkat, tidak seharusnya diangkat malah diangkat, jadi Kemenpan masih menunggu,” jelas Wakil Menteri PAN dan RB) Eko Prasodjo ditemui 4 Ke Hal...7
Nikita Mirzani
Cuek Indra Cerai Gara-gara intim dan selingkuh dengan Nikita Mirzani, Indra Birowo disebut-sebut akan digugat cerai sang istri. Mendengar itu, Nikita yang mengungkap perselingkuhannya dengan Indra, malah santai. Dia tak mau lagi berurusan dengan rumah tangga Indra. ”Nggak tahu itu urusan mereka lah, saya nggak mau urusin mereka,” ucap Nikita. Dia menuturkan, perseling kuhannya dengan Indra dulu tidak mengganggu hubungannya dengan kekasihnya saat ini. Sang kekasih yang masih dirahasiakan itu biasa saja menanggapi perselingkuhannya. ”Biasa saja, pacar saya mah tidak terlalu kaku,” tukasnya. Bintang film Drakula Cinta ini yakin ke kasihnya tidak akan mencemburui hubungan terlarang yang pernah dijalinnya bersama Indra Birowo. ”Nggak, karena yang ini kan jelas, buat apa cem buruin orang jelek,” tandasnya. Hingga kini, Nikita sudah lost 4 Ke Hal...7
Kapolres Sumedang Diperiksa Polisi Janji Kasus Sumeks Insiden Terakhir BANDUNG - Kasus penangkapan dan pemeriksaan terhadap seluruh kru koran Sumedang Ekspres (Radar Cirebon Group) menuai simpati dari sesama insan pers. Mereka yang menamakan diri Solidaritas Wartawan Jabar, kemarin (18/4) mendatangi Mapolda Jabar untuk menuntut tindakan tegas terhadap Kapolres Sumedang AKBP Eka Bhakti Satria. Koordinator aksi, Makali Kumar, menyatakan, pihaknya menyesalkan terjadinya insiden tersebut. “Tindakan itu tidak sesuai dengan semangat kebebasan pers yang tertuang dalam UndangUndang No 40 Tahun 1999,” ujarnya. Seharusnya, kata dia, polisi bisa menggunakan UU Pers untuk menyelesaikan kasus yang
terkait dengan karya jurnalistik tersebut. “Apalagi, MoU antara Polri dan Dewan Pers sudah dibuat. Kami mendesak agar kepolisian meminta maaf secara terbuka,” tegas Makali. Rombongan wartawan diterima Kabidhumas Polda Jabar Kombespol Martinus Sitompul. Meski pertemuan tersebut berlangsung singkat, Martinus menegaskan bahwa pihaknya segera melakukan pemeriksaan lanjutan terhadap Kapolres Sumedang. “Secara internal, akan ada pemeriksaan terhadap Kapolres (Sumedang, red). Tapi, kami tetap menjunjung asas praduga tak bersalah dulu,” katanya. Menurut dia, kepolisian dan Sumedang Ekspres (Sumeks) telah melakukan pertemuan. Kesimpulannya, insiden tersebut terjadi karena miskomunikasi. “Terkait dengan kejadian, tindakan 4 Ke Hal...7
Polisi-Jurnalis Jaga Komitmen Tak Ingin Kasus Sumedang Terjadi di Cirebon foto: muhammad irfan/radar cirebon
JAGA KOMITMEN. Dari kiri: Pemred RCTV Eko Ardie Nugraha, Kapolres Cirebon Kota AKBP Asep Edi Suheri SIK, Pemred Radar Cirebon Iing Casdirin, dan Dandim Kota Cirebon Letkol Eddy W di ruang data Mapolres.
4 Ke Hal...7
Dua Tersangka Langsung Ditahan Kejagung Kader PKS Diduga Terima Duit Dhana JAKARTA - Kasus korupsi pajak dengan tersangka Dhana Widyatmika menyeret sejumlah pihak. Kejaksaan Agung (Kejagung) tadi malam menetapkan Johnny Basuki dan pejabat pelaksana tugas (Plt) Kanwil Pajak Aceh Herly Isdiharsono sebagai tersangka. Selain itu, Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Rama Pratama juga diduga ikut menikmati duit
haram tersebut. Kepastian status para tersangka itu diungkapkan Jaksa Agung Muda Pidana Khusus (JAM Pidsus) Andhi Nirwanto. ”Satu orang pajak dan satunya lagi wajib pajak,” katanya. Herly dan Johnny awalnya berstatus saksi. Namun, dalam kasus Dhana, Johnny tidak kooperatif. Dia mangkir dalam tiga kali panggilan yang dilayangkan Kejagung. Jajaran Jaksa Agung Muda Pidana Khusus akhirnya menangkap Johnny di sebuah hotel di Jakarta kemarin (18/4) pagi. ”Kami sampai
harus menggelandang dia,” kata salah seorang penyidik yang ikut dalam proses penangkapan. Johnny merupakan salah seorang wajib pajak klien Dhana. Dia menjabat direktur utama PT Mutiara Virgo yang menggunakan jasa Dhana untuk membereskan perkara pajak. Penyidik memiliki bukti aliran dana dari Johnny ke Dhana. ”Dia memang tersangka. Tapi, dia bukan konsultan pajak, dia pengusaha,” kata pengacara Johnny, 4 Ke Hal...7
FOTO: INDRA HARDI/RM
RAPAT KERJA. Jaksa Agung Basrief Arief (kanan) bersama Jaksa Agung Muda Pidana Khusus (Jampidsus) Andhi Nirwanto saat melakukan rapat kerja dengan komisi III DPR di gedung Parlemen, Senayan, Jakarta, terkait kasus pajak Dhana Widyatmika.
Jalan Pagi Bareng Nafsiah Dahlan Iskan
Dapati Raskin Kurang Bagus, Camat Hanya Tersenyum Seperti suaminya Dahlan Iskan, Nafsiah Sabri suka jalan pagi. Dia berjalan cepat. Keliling Desa Bayalangu yang asri, kemarin. M RONA ANGGIE, Gegesik IKATAN Istri Pimpinan (IIP) BUMN tampak semangat. Memakai topi rimba dan kaus putih yang sama mereka menyambut pagi, Rabu (18/4). Sang komandan, istri Meneg BUMN Nafsiah Dahlan Iskan, di baris terdepan mengayunkan langkah memimpin 30 ibu-ibu. Menginap di rumah petani sukses, H Thalib, di Desa Bayalangu Kidul, Kecamatan Gegesik, Selasa malam (17/4), rombongan IPP begitu menikmati suasana pedesaan. Pagi yang sejuk itu pun dimanfaatkan untuk jalan pagi.
Telepon: (0231) 483531, 483532, Fax. 483533 - Langganan Rp69.000 / Bulan
CIREBON - Kasus penangkapan dan pemeriksaan kru Harian Umum Sumedang Ekspres oleh Polres Sumedang hingga di-BAP (berita acara pemeriksaan), mendapat protes keras dari sesama jurnalis. Kemarin (18/4), wartawan media cetak dan elektronik di Cirebon mendatangi Mapolres Cirebon Kota (Ciko) untuk melakukan aksi solidaritas. Tampak Pemred Radar Cirebon Iing Casdirin, Pemred RCTV Eko Ardie Nugraha, Manager Iklan Rakyat Cirebon Waska Eko, Redaktur Metropolis Suhendrik, Aji dari RRI, Jum Sangit dari Cirebon Radio. Kedatangannya diterima langsung Kapolres
foto-foto: muhammad irfan/radar cirebon
tinjau raskin. Nafsiah Sabri memperhatikan kualitas beras raskin yang terletak di balai Desa Bayalangu Kidul Kecamatan Gegesik.
Berolahraga sekaligus memulai aktivitas sebelum panen raya pukul 07.00. Seperti janji saat malam kedatangan, Nafsiah Dahlan melihat langsung TK dan Posyandu sekitar pukul 06.15. Kepala TK Pringgandani, Maesaroh, tak sungkan menyebutkan kebutuhan dan kekurangan di TK swadaya masyarakat itu. Toilet guru dan murid menyatu. Kondisi memprihatinkan lainnya ditunjukkan. Langit-langit ruang guru dan dua ruang belajar berplafond bilik, rusak banyak terlepas. Nafsiah memberi masukan agar ventilasi ruang belajar dibenahi. “Ini pengap. Perhatikan kesehatan anak,” katanya. Di ruang guru TK yang tidak besar, Nafsiah sempat melempar humor. Dia duduk di salah satu meja, dan memulai adegan layaknya di sebuah ruang pemasangan alat KB.
Reses, Dewan asal WTC Bahas Pemekeran ** Sekalian bari kampanye… PNS Absensi Wajib Pakai Finger Print ** Bli bisa nitip tanda tangan…
4 Ke Hal...7 website: www.radarcirebon.com - e-mail: redaksi@radarcirebon.com