28 halaman HARGA Rp3.000
selasa pon, 24 april 2012 / 2 jumadil akhir 1433 h
Agustus Tidak Boleh Pakai BBM Bersubsidi JAKARTA - Pembahasan rencana pembatasan konsumsi BBM bersubsidi jenis premium untuk mobil pribadi, rupanya belum matang. Itu terlihat dari mundurnya jadwal pelaksanaan
pembatasan. Dirjen Migas Kementerian ESDM Evita H Legowo mengatakan, pada Mei 2012 4 Ke Hal...7
13 Kontainer Belum Ketemu
teroris
Polres Cirebon Kota Usut Pencurian Baja
foto: maldiansyah/tangsel
CIREBON - Penyelidikan atas kasus dugaan pencurian konstruksi baja terus berlanjut. Polres Cirebon Kota membidik pengelola perusahaan PT Widodo Lintas Samudera (WLS), yang diduga memerintahkan untuk mengantarkan barang menuju daerah Kapuk 88, Jakarta Barat. Polisi
juga sudah melayangkan surat panggilan pemeriksaan kepada Adpel dan PT Pelindo. Selain memeriksa pihak-pihak terkait di Cirebon, kepolisian mengirimkan tim untuk menelusuri tempat disembunyikannya 13 kontainer berisi konstruksi baja milik PT PLN itu. Kapolres Cirebon Kota, AKBP Asep Edi Suheri, melalui Kasat Reskrim, AKP Didik Purwanto mengatakan, pemeriksaan terhadap sopir, kernet, dan Maman selaku
nahkoda, sudah dilakukan pada Minggu (22/4). Langkah Polres selanjutnya, segera melakukan pemeriksaan terhadap pihak perusahaan PT WLS. “Ketika dikonfirmasi mengenai dari mana perintah pengangkutan konstruksi baja, menuju Kapuk itu berasal, pihak perusahaan menyatakan, perintah angkut baja itu berasal dari Hendrianto,” ungkap Didik di Mapolres Cirebon Kota, kemarin (23/4). Namun, Didik mengatakan, pemeriksaan
SIAGA. Tim Densus 88 Anti Teror Mabes Polri saat berjaga di perumahan Pondok Pucung, Tangerang Selatan, yang menjadi tempat tersangka teroris Endra dan Dede ditembak mati.
JAKARTA - Terkatung-katungnya jasad Endra Saputra dan Dede, dua terduga teroris yang ditembak Densus 88 30 Maret lalu disesalkan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM). Mereka mendesak Polri segera menyerahkan jenazah pada pihak keluarga. ”Seharusnya tidak ada alasan lagi bagi Polri untuk menunda pemakaman mereka kalau identitasnya sudah jelas,” ujar Wakil Ketua Komnas HAM Ridha Saleh, kemarin (23/04). Endra Saputra ditembak di Pondok Pucung, Tangerang Selatan oleh tim gabungan Polda Metro Jaya dan Densus 88 Mabes Polri. Bapak dua anak (2 tahun, dan balita empat bulan) itu belum jelas keterlibatannya dengan kelompok teroris. Polisi mengklaim menemukan revolver dan buku-buku bertemakan Islam di kamar kontrakkannya. 4 Ke Hal...7
sementara itu
Puluhan ”Kartini” Raih Rekor MURI JAKARTA - Suasana di aula gedung Ditjen Dikti Kemendikbud kemarin (23/4) cukup meriah. Puluhan ”Kartini” Indonesia dari berbagai generasi memperoleh piagam rekor dari Museum Rekor-Dunia Indonesia (MURI). Penghargaan rekor ini diberikan untuk beberapa bidang. Diantaranya bidang kesenian, pendidikan, kesehatan, dan Iptek. Piagam penghargaan rekor ini diberikan langsung oleh pendiri MURI Jaya Suprana. Jaya Suprana cukup mengapresiasi kiprah kartinikartini ini. Diantara yang dia kagumi adalah kiprah kartini dalam bidang seni dan budaya. Diantaranya untuk rekor yang diterima oleh Triesna Jero Wacik. Istri Menteri ESDM Jero Wacik itu mendapatkan rekor untuk pelopor dan pengembangan seni sulam nusantara.
Titi DJ
Sempat Naksir Denny Malik
Foto: Arundono/JPNN
SANTAI. Terdakwa kasus cek pelawat Nunun Nurbaetie menjalani sidang dengan agenda tuntutan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Senin (23/4). Jaksa Penuntut Umum (JPU) menuntut Nunun dengan hukuman 4 tahun penjara ditambah denda Rp200 juta subsider 4 bulan. JPU menganggap salah satu alasan yang memberatkan hukuman Nunun, yakni merusak sendi-sendi tata pemerintahan, khususnya di lembaga tinggi DPR RI.
Jaksa Tuntut Nunun Empat Tahun Penjara
Sepanjang hidupnya, Titi DJ layak menyandang rekor artis tanah air yang paling banyak bercerai. Mungkin karena itulah, Titi harus mengerem sifat mudah jatuh cintanya. Sang biduan janji akan lebih selektif memilih pasangan sejak terakhir berpisah dengan Ovy/RIF. ”Belum pikir ke arah sana lagi. Mana mau juga ya, janda empat anak. Berat diongkos lho,” ujarnya. Mengurus empat anak yang sudah mulai beranjak dewasa tak lagi merepotkan baginya. Titi sangat menikmati masamasa tumbuh kembang keempat anaknya. Mengenai bakat dan minat anakanaknya, toh Titi tidak pernah memaksakan kehendak agar anak mengikuti jejak orang tuanya, menjadi publik figur. “Saya nggak pernah memaksa. Mereka memang senang
SEKITAR 50 meter dari puncak Gunung Tambora. Dalam kondisi yang sudah sangat terlihat payah, dengan posisi duduk beristirahat dan kaki dipijat karena kram, Widjajono Partowidagdo tetap bersemangat
4 Ke Hal...7
4 Ke Hal...7
Telepon: (0231) 483531, 483532, Fax. 483533 - Langganan Rp69.000 / Bulan
4 Ke Hal...7
SBY Belum Tentukan Pengganti Widjajono
Desak Jenazah Teroris Dikubur
4 Ke Hal...7
terhadap pengelola PT WLS itu belum bisa dilakukan karena kemarin siang (23/4) ada keperluan mendadak. “Dari pihak perusahaan, datang sendiri ke Mapolres, untuk interview sebentar. Karena ada keperluan, maka belum bisa diperiksa,” ujarnya, sembari mengatakan, jika saksi yang akan diperiksa dari PT WLS, merupakan putera dari pemilik perusahaan itu.
JAKARTA - Terdakwa kasus suap cek pelawat pemilihan deputi gubernur senior Bank Indonesia, Nunun Nurbaeti mendapat tuntutan berlapis. Selain tuntutan empat tahun penjara, Nunun juga harus membayar denda Rp200 juta dan merelakan aset Rp1 miliar untuk disita. Jaksa M Rum menganggap Nunun melakukan tindak pidana korupsi. Menurut jaksa, menyuap anggota DPR 1999-2004 agar
memilih Mirand Swaray Goeltom sebagai deputi gubernur senior Bank Indonesia adalah tindakan melanggar hukum. ”Terdakwa melanggar Pasal 5 Ayat 1 huruf b Undang-Undang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi,” ujar M Rum dalam sidang di Pengadilan Tipikor, Jakarta, kemarin. Jaksa juga meminta agar hakim mengabulkan penyitaan harta Nunun sebesar Rp1 miliar. Uang itu senilai dengan pencairan 20 lembar
cek pelawat. Total cek perjalanan yang dibagikan untuk pemenangan Miranda mencapai Rp24 miliar. Hal yang memberatkan Nunun adalah perilakunya dinilai merusak DPR RI. Yang meringankan, sosialita itu belum pernah dihukum sebelumnya. Bagaimana dengan pelarian Nunun ke Thailand? Jaksa tidak 4 Ke Hal...7
JAKARTA - Kursi wakil menteri (wamen) Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) yang baru saja ditinggalkan Widjajono Partowidagdo sepert inya akan kosong beb erapa saat. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono belum menentukan pengganti Widjajono yang meninggal dunia saat mendaki Gunung Tambora. ”Untuk posisi wakil menteri ESDM sampai sekarang masih belum dibicarakan,” kata Juru Bicara Kepresidenan Julian Aldrin Pasha di Julian Aldrin Pasha Bina Graha, kompleks Istana Kepresidenan, kemarin (23/4). Dia mengaku belum memiliki informasi mengenai wamen yang akan mendampingi Menteri ESDM Jero Wacik. Menurutnya, wamen ESDM merupakan posisi yang penting. Hal itu terkait dengan beban tugas yang ada di kementerian tersebut. ”Ada urgensinya. Namun khusus (wamen) ESDM saya belum bisa memberikan informasi lebih jauh,” katanya. Senada Menko Perekonomian Hatta Rajasa mengungkapkan pentingnya posisi yang sebelumnya dijabat Widjajono. ”Bidangnya kan banyak. Ada banyak seperti mineral, gas, minyak,” katanya di kompleks Istana Kepresidenan. Namun, Hatta mengaku tidak mengetahui mengenai pengganti Widjajono. Termasuk memberikan usulan kepada presiden. ”Kalau beliau meminta karena itu hak prerogatif presiden,” kata mantan menhub dan mensesneg itu. Meski masih belum ditentukan pengganti wamen ESDM, Hatta mengatakan tidak menghambat kinerja, terutama soal kebijakan BBM. selama ini, Widjajono dikenal dengan ide dan gagasannya seputar BBM dan konversi ke BBG. Hatta juga menyebut, kebijakan mengenai BBM tetap akan berjalan. ”Kebijakan akan tetap. Siapapun pemerintahan ini, pemerintah silih berganti tapi negara ini tetap akan memiliki kebijakan-kebijakan ,” tutur besan Presiden SBY itu. Seperti diketahui, Widjajono ditunjuk SBY menjadi wamen ESDM bersamaan dengan proses reshuffle Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) jilid dua, Oktober tahun lalu. Dia dipilih untuk mendampingi Jero Wacik yang digeser dari pos Menbudpar menjadi Menteri ESDM. (fal)
Kesaksian Detik-detik Terakhir Widjajono Partowidagdo di Tambora
Janji Bagikan Jaket dan Kompor setelah Pendakian Berakhir Sejak di Dompu, Widjajono Partowidagdo sudah terlihat lelah. Beberapa anggota rombongan yang mendaki Tambora bersama Wamen ESDM itu juga mual-mual dan muntah menjelang puncak.
DPRD Kab Cirebon Sosialisasi Identitas Cirebon ** Iden titase dalan rusak… Camat Gunungjati dan Warganya Berdamai ** Wis kudune ngayomi…
ABDUL MUIS, Dompu INDRA GUNAWAN, Bima
foto-Foto: lombok pos
proses evakuasi. Proses evakuasi Wamen Widjajono Partowidagdo dari puncak Gunung Tambora. (kanan) Wamen Widjajono nampak sudah lelah sejak masih di lereng gunung. website: www.radarcirebon.com - e-mail: redaksi@radarcirebon.com
SELASA PON 24 APRIL 2012 / 2 JUMADIL AKHIR 1433 H
PEMILUKADA
Radar Cirebon Group
PILGUB JABAR z PILBUP CIREBON z PILWALKOT CIREBON z PILBUP KUNINGAN z PILBUP MAJALENGKA
2
LINTAS PENDAFTAR BAKAL CALON WALI KOTA/WAWALI PDIP 1. Bamunas S Budiman (kader PDIP, Pengusaha Grage Group) 2. Didi Sunardi (Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kota Cirebon) 3. Edi Suripno (Ketua DPC PDIP Kota Cirebon/Wakil Ketua DPRD Kota Cirebon 4. Priatmo Adji (Anggota Fraksi PDIP Kota Cirebon) 5. Rd Moh Husen Affandi (Putra Cirebon PNS di Bandung) 6. R Rohadi (Wakil Ketua DPC PDIP Kota Cirebon) 7. Sri Maryati (Dosen/Mantan Anggota Fraksi PDIP 20042009) 8. Suryadi (Mantan Kabag Hukum Kota Cirebon) 9. Tuti Turimayanti (Pengurus DPD KNPI Jawa Barat) 10. Yusup Erman SE (Ketua Fraksi PDIP/Wakil Ketua DPC PDIP Kota Cirebon)
FOTO : YUSUF SUEBUDIN/RADAR CIREBON
SALING DUKUNG. Bupati Dedi Supardi (kanan) berpelukan sambil berbisik ke Herman Khaeron saat pertemuan di Pendopo, kemarin.
Dedi Dukung Hero Nyalon Bupati FOTO: ABDULLAH/RADAR CIREBON
KEMBALIKAN FORMULIR. Tuti Turimayanti mengembalikan formulir pendaftaran kepada tim verifikasi bakal calon wali kota dan wakil wali kota, Senin (23/4).
Hari Terakhir, 3 Kandidat Kembalikan Formulir KEJAKSAN - Hari terakhir batas waktu pengambilan dan pengembalian formulir pendaftaran bakal calon Wali Kota kemarin (23/4), tiga orang sekaligus yang menyerahkan formulir pendaftaran dengan jam berbeda. Tepat pukul 10.00 WIB, Tuti Turimayanti mengembalikan formulir pendaftaran kepada tim verifikasi, didampingi suami dan keluarganya. Perempuan yang akrab disapa Maya ini mengembalikan formulir beserta persyaratan kelengkapan lainnya. Sore hari, sekitar pukul 16.15 WIB, giliran Rohadi mengembalikan formulir pendaftaran. Dengan diiringi massa pendukungnya yang sebagian besar menggunakan kendaraan bermotor, Rohadi yang berpenampilan ala Soekarno mengenakan jaket hitam dan kacamatan hitam, naik mobil Jeep merah. Kedatangannya disambut hangat tim verifikasi dan pengurus DPC PDIP. Rohadi menjelaskan, dia mendaftar karena terpanggil untuk membangun Kota Cirebon lebih baik. Sementara itu, Sri Maryati menjadi orang yang terakhir mengembalikan formulir pendaftaran kepada tim verifikasi. Sebelumnya, Sri Maryati berencana akan menyerahkan formulir sekitar pukul 14.00 WIB, kemudian mundur sore hari dan akhirnya mundur kembali menjadi malam sekitar pukul 19.00 WIB. EDI PILIH MALAM HARI Sehari sebelumnya, Minggu (22/4) pukul 20.00 WIB, Edi Suripno datang ke tim verifikasi mengambil formulir pendaftaran. Pria yang juga ketua DPC PDIP Kota Cirebon ini datang ke kantor DPC didampingi Ketua PAC PDIP Lemahwungkuk, Dodo Nurahmat dan Ketua PAC PDIP Kejaksan, Yudo Haryanto ST. Kehadirannya cukup mengagetkan seluruh jajaran DPC termasuk tim verikasi. Dia disambut hangat Ir Bambang Triyanto yang juga Bendahara DPC PDIP, Dede Rusna Wakabid Infokom DPC PDIP, Ketua Tim Verifikasi Cicip Awaludin SH, Sutirman bagian Sekretariat DPC PDIP. “Sebagai kader partai dan pimpinan partai, tentunya saya punya hak yang sama dengan yang lainnya, karena memang PDIP dalam pemilihan wali kota ini terbuka bagi siapapun, termasuk pada proses penjaringan calon wali kota ini,” katanya. Mengambil formulir pukul 20.30 WIB, 30 menit berikutnya, sekitar pukul 21.00 WIB, formulir pendaftaran langsung dikembalikan Edi Suripno dengan menyertakan berbagai persyaratan lengkap. (abd)
Saling Puji, Hero Beri Sinyal Peluang Duet Dede-Dedi CIREBON - Bupati Cirebon, Drs H Dedi Supardi MM menyatakan dukungannya atas rencana pencalonan Herman Khaeron pada pemilihan bupati Cirebon tahun 2013 mendatang. Hal ini disampaikan Dedi saat bertemu dengan Herman Khaeron di Pendopo, Jalan Kartini Cirebon, Senin (23/4).
Dalam pertemuan silaturahmi tersebut, Dedi mengatakan, sebagai warga negara, setiap orang berhak maju mencalonkan diri menjadi bupati. “Termasuk pak Herman Khaeron ini,” tegasnya di hadapan Hero, panggilan akrab Herman Khaeron dan wartawan yang hadir di Pendopo. Begitupula dengan Herman Khaeron, secara moril, dia mendukung langkah Bupati Cirebon Dedi Supardi untuk maju mencalonkan diri menjadi Gubernur Jawa Barat. Wakil Ketua
Lili Serius Maju KEJAKSAN - Ketua Pemenangan Pemilu DPD Partai Golkar Kota Cirebon, Lili Eliyah SH MH sudah mulai terang-terangan tampil ke publik sebagai kandidat wali kota mendatang. Ini dibuktikan dengan munculnya desain poster bergambar Lili dengan latar belakang gedung balaikota. Dalam poster itu tertulis kalimat “Wis Weru Kabeh (sudah tahu semua)”, “Mohon Doa dan Dukungannya”. Fungsionaris Partai Golkar, Herawan Effendi saat dikonfirmasi tidak mengelak kalau Lili akan mencalonkan diri sebagai wali kota dari Golkar. Hanya saja, pria yang akrab disapa Pendi ini mengaku tidak paham secara detail tentang pencalonan Lili. “Kelihatannya gitu mas, apalagi kalau memang sudah ada gambarnya,” katanya, kemarin. Disinggung tentang sikapnya apakah menyetujui pencalonan Lili,
mantan Ketua Bidang Informasi Partai Golkar Kota Cirebon ini enggan berkomentar banyak, dengan alasan tidak mau masuk ke dalam wilayah setuju atau tidak setuju. Bagaimanapun juga, lanjutnya, Partai Golkar punya mekanisme untuk hal tersebut. Selama itu sesuai dengan mekanisme dan aturan yang ada, siapapun punya hak untuk maju. Kalau sudah menjadi keputusan partai, dirinya akan menghormati. Sementara itu, kolega Lili Eliyah di DPRD, Edi Suripno tidak menampik jika Lili akan maju menjadi calon wali kota melalui Partai Golkar. Karena sejak Sunaryo ditahan, praktis tidak ada kader Golkar yang dianggap memiliki kemampuan seperti Sunaryo, dan dari kader yang ada, justru peluang Lili Eliyah terbilang lebih besar dibandingkan kader lain untuk diusung. (abd)
Komisi IV DPR ini mengapresiasi kebijakan-kebijakan yang dilakukan Bupati Cirebon dua periode itu. Salah satunya, Hero memuji Dedi sebagai kepala daerah yang tidak berusaha menjegal program-program pusat untuk Kabupaten Cirebon. Bahkan, Dedi Supardi mendukung penuh langkah kebijakan dan program pusat untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Cirebon. Dalam pertemuan tersebut, Hero memberikan saran dan masukan untuk Dedi, salah satunya dengan
membuat embung bagi petani di Kabupaten Cirebon. “Kebijakankebijakan pro rakyat, sudah saya laksanakan dan masih akan terus dilaksanakan di Kabupaten Cirebon,” terangnya. Dalam kesempatan itu, baik Hero maupun Dedi saling melempar pujian dan tampak akrab. Meskipun keduanya memiliki latar belakang partai berbeda, namun hal itu tidak menjadikan keduanya jauh. Bahkan, secara terbuka, Dedi Supardi menyatakan, dia menganggap Presiden Indonesia
Kelima Megawati Soekarnoputri dan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono sebagai orang tua. “Mega dan SBY orang tua saya,” tegasnya. Seusai pertemuan, kepada wartawan yang hadir, Hero melihat adanya kemungkinan duet antara Dede Yusuf dengan Dedi Supardi untuk maju dalam Pilgub Jawa Barat nanti. Keduanya, dianggap memiliki potensi besar untuk memajukan Jawa Barat. “Bagus,” jawab Hero saat ditanya tentang duet DD (Dede YusufDedi Supardi). (ysf)
KOMUNIKASI BISNIS
SELASA PON 24 APRIL 2012 / 2 JUMADIL AKHIR 1433 H
Radar Cirebon Group
3
Rejeki Toyota dan Gigasteel Dukung Jalan Pagi CIREBON-Masyarakat menyambut positif kegiatan jalan pagi bersama Menteri BUMN Dahlan Iskan, Minggu (29/4). Berbagai pihak mendukung acara yang diselenggarakan Radar Cirebon Group ini. Di antaranya diler Rejeki Toyota dan Astrido Rejeki Daihatsu, serta rangka atap baja ringan Gigasteel. Branch Manager Rejeki Toyota, Ir Deddy Saputra mengungkapkan, ikut mendukung acara jalan pagi merupakan bentuk menjaga hubungan baik dengan Radar Cirebon Group. “Kami pun terus berupaya menjaga brand Rejeki Toyota dan Astrido Daihatsu agar selalu dekat di hati masyarakat,” katanya kepada Radar, kemarin (23/4). Deddy percaya penjualan akan ikut baik manakala brand sebuah perusahaan dikenal luas masyarakat. “Kami percaya kalau
VALAS
Jl. Pekiringan 17 Cirebon Telp. 0231-248745 / 46 / 48
KU R S
USD* (Dollar America) SAR (Saudi Real) AED (Abu Dhabi Dirham) QTR (Qatar Riyal) KWD (Kuwaid Dinar) BHR (Bahrain) OMN (Oman Riyal) JRD (Jordan) SGD (Singapore) HKD (Hong Kong) JPY (Yen Jepang) MYR (Malaysia) TWD (Taiwan) WON (Korea) EUR (Euro)
VALUTA ASING RATE BELI
RATE JUAL
9,175 2,435 2,485 2,495 32,300 23,800 23,300 12,400 7,340 1,175 112.0 2,990 314.0 8.00 12,050
9,200 2,465 2,515 2,525 32,600 24,100 23,600 12,700 7,370 1,190 112.8 3,015 319.0 8.4 12,150
* USD bagus seri H & K pecahan 100
Radar Cirebon buat acara selalu sukses. Karena ini kita dukung. Apalagi Dahlan Iskan mau datang, kita senang menyambutnya,” tuturnya seraya menyebutkan motto perusahaannya: Anda Puas, Kami Bahagia. Sementara Direktur CV Inti Logam Utama selaku distributor Gigasteel wilayah III Cirebon, Wiyono, mengaku mengidolakan sosok Dahlan Iskan. Menurutnya, Dahlan pekerja keras yang selalu fokus pada pekerjaan demi menggapai sukses. “Lihat Jawa Pos besar begitu karena pak Dahlan. Sampai akhirnya tumbuh sukses jaringan Radar Group di tiap daerah. Sekarang dia jadi menteri pasti BUMN makin maju,” tutur lelaki berkacamata itu, lantas menuturkan selalu membaca tulisan-tulisan Dahlan Iskan di Harian ini. (ron)
Rate per tanggal : 23/4/2012
LINTAS
FOTO: ITTA FATHIMATUL LAILIYYAH/RADAR CIREBON
UNTUNG BANYAK. Pengusaha bisa memanfaatkan tabungan My Saving Super Benefit untuk mendapat bunga layaknya deposito.
FOTO: ITTA FATHIMATUL LAILIYYAH/RADAR CIREBON
BELANJA. Konsumen Hypermart menggunakan voucher Rp50 ribu saat membayar barang belanjaan di kasir.
FOTO: ITTA FATHIMATUL LAILIYYAH/RADAR CIREBON
POTONG TUMPENG. Direktur SSU Hamidy memberikan potongan pertama nasi tumpeng ke Kepala Cabang SSU Jari Sakti Sumber, Listiana, tanda peresmian diler baru itu, Sabtu (21/4).
Dua Diler Baru Suzuki Beroperasi CIREBON-Diler motor Suzuki untuk wilayah Cirebon bertambah. SSU Jari Sakti Sumber dan Kesunean diresmikan, Sabtu (21/4) dan Senin (23/4). Acara berjalan khidmat. Ditandai penyerahan potongan tumpeng dari Direktur SSU Hamidy kepada Kepala Cabang SSU Jari Sakti Sumber Listiana, bersama seluruh karyawan. Kepala Cabang SSU Jari Sakti Sumber, Listiana menerangkan, Sumber merupakan diler SSU Jari Sakti pertama di Cirebon. Melayani pembelian semua jenis motor Suzuki. Termasuk ketersediaan seluruh tipe dan warna. “Mudah-mudahan kami bisa menyediakan permintaan motor Suzuki untuk masyarakat Cirebon khususnya kabupaten,” katanya. SSU Jari Sakti merupakan grup besar di Jawa Timur (Jatim) dan Jabodetabek. Menurut Listi, sapaan akrab Listiana, pihaknya optimis meraih pangsa pasar Cirebon dan Jawa Barat (Jabar) pada umumnya. Ke depan SSU Jari Sakti akan terus mengembangkan cabang diler di Jabar. Hadir sekaligus di kabupaten dan kota Cirebon, terang Listi, merupakan upaya menggaet konsumen lebih luas. Sebab peminat sepeda motor tidak hanya di kota tetapi juga kabupaten, bahkan lebih besar. Konsumen bisa menikmati penawaran special. Meliputi promo DP Rp900 ribu dan subsidi kredit hingga Rp1,4 juta. Program menarik lain akan rutin digulirkan tiap periode. Suzuki Satria dan Nex mendominasi penjualan. Nex tipe terbaru Suzuki paling irit BBM. Listi mengaku belum ada target khusus. Pihaknya melihat respons konsumen terlebih dahulu. Saat ini gencar mengenalkan SSU Jari Sakti pada masyarakat. “Kami ingin konsumen tahu keberadaan kami dulu, selanjutnya hanya meneruskan promo,” imbuhnya. (tta)
Voucher Belanja Hypermart Direspons Ibu Rumah Tangga Paling Antusias CIREBON- Hypermart menebar voucher belanja periode 23-26 April 2012. Guntingan kupon Rp50 ribu bisa didapat di Harian Umum Radar Cirebon. Pengguna voucher lebih banyak di hari pertama, tepat rutinitas belanja bulanan. Opening Manager Hypermart, Sumadi menerangkan, program voucher diskon paling diminati di antara promo Hypermart lainnya, sebab nilai potongan harga tertera. Antusias paling besar dari ibu rumah tangga. Terutama saat belanja produk kebutuhan
rumah tangga, elektronik atau kebutuhan lain dalam jumlah banyak, bukan borongan. “Ada juga yang pakai voucher lebih dari satu kali,” terangnya kepada Radar, Senin (23/4). Voucher hanya bisa digunakan minimal transaksi Rp300 ribu (berlaku kelipatan). Konsumen bisa memakai maksimal empat voucher per hari, asalkan total transaksi empat kali lipat. Voucher tidak berlaku promo katalog dan produk dalam promo lain. Sumadi menyebutkan, voucher tidak berlaku untuk produk semua susu bayi di bawah satu
tahun, telur curah, rokok, kertas, minuman keras, ponsel, voucher isi ulang, arzberg program, motor, TV berlangganan dan produk Horeka. Walau produk tersebut bukan promo voucher, konsumen bisa mendapatkannya melalui program lain. Menurut dia, saat promo kedatangan konsumen beserta jumlah pembelian produk meningkat dibanding hari biasa. Namun pihaknya telah mengantisipasi stok produk yang paling banyak diburu. “Programnya rutin, kadang konsumen sudah tahu waktunya,” tambahnya. (tta)
Bunga di Atas Standar LPS CIREBON-Bank Mayapada Cirebon punya tabungan khusus pengusaha. My Saving Super Benefit memberi bunga setara deposito berjangka. Setoran awal Rp25 juta dan akan menjadi saldo endapan (tidak bisa diambil). Jika nasabah ingin menutup tabungan dikenakan biaya Rp25 ribu. “Setelah ditutup nilai setoran awal tetap utuh,”ujar Customer Service Bank Mayapada, Yunike Janto, kemarin. Yunike menjelaskan suku bunga My Saving Super Benefit lebih tinggi dibanding tabungan biasa. Besarnya mengikuti hitungan My SSB. Tabungan kurang dari Rp200 juta bunga 1,75 persen, lebih dari Rp200-Rp500 juta bunga 4,00 persen dan lebih dari Rp500 juta 5,50 persen. Angka tersebut melebihi standar bunga dari Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) yakni 5,25 persen. Nasabah akan mendapat banyak keuntungan. Di antaranya gratis biaya RTGS (transfer di atas Rp100 juta), LLG (transfer di bawah Rp100 juta), biaya kliring dan
inkaso serta layanan SMS Banking. Fasilitas kartu ATM Platinum bebas transaksi tarik tunai, cek saldo dan penggunaan debit card (kartu belanja jaringan Prima Debit). Tabungan khusus pengusaha cukup potensial di Cirebon. Mengingat dunia usaha Cirebon kian berkembang. Yunike mengungkapkan nasabah didominasi pemilik usaha rumahan, bukan dari lingkungan perkantoran. Perputaran uang lebih cepat. Sehingga pengendapan saldo dan setoran harian otomatis lebih besar dibanding tabungan reguler. “Nasabahnya sudah lumayan banyak,”ungkapnya. Yunike manambahkan tak usah khawatir susah mengakses kartu ATM. Sebab ATM Mayapada telah terhubung jaringan ATM Bersama, Prima dan Meps. Meps merupakan jaringan tambahan koneksi dengan luar negeri (Malaysia). Juga bisa transaksi pembelian pulsa atau tagihan Indosat dan Esia. “Jaringan Meps kami sementara hanya dengan Malaysia,” pungkasnya. (tta)
SELASA PON 24 APRIL 2012 / 2 JUMADIL AKHIR 1433 H
KOMUNIKASI BISNIS
PROFESIONAL Siap Jalan Bareng OLAH RAGA bagi lelaki satu ini selalu jadi perhatian. Apapun jenisnya. Mau sepak bola, bersepeda, bulu tangkis, jogging atau jalan kaki. Karena itu, Hari Suprapto, mengaku senang ada kegiatan jalan pagi bareng Menteri BUMN Dahlan Iskan yang diadakan Radar Cirebon Group, Minggu (29/4). “Saya mau ikut ah. Selain untuk menjaga kesehatan tubuh, jalan kaki bareng pak menteri kapan lagi coba,” tutur Kepala Unit BRI Pesisir. Hari mendukung kegiatan Radar Cirebon Group yang inisiatif menghadirkan Dahlan Iskan ke Cirebon. Menurutnya, sosok pak Dahlan yang pekerja keras telah menginspirasi banyak orang termasuk dirinya. “Pasti banyak yang mau ketemu atau lihat langsung pak Dahlan. Kita mesti contoh semangat kerja beliau untuk negara ini,” tandasnya. (ron)
KILAS
FOTO : SRI WAHYU NINGSIH/RADAR CIREBON
KONSULTASI. Salah satu pengunjung SPBU menanyakan produk Sinarmas Multifinance.
Sinarmas Tawarkan Dana Cepat CIREBON-Sinarmas Multifinance mendekatkan diri dengan masyarakat. Buka stan di SPBU Cipto mulai 1-31 April 2012, Sinarmas Multifinance outlet Perjuangan berusaha jemput bola. Menurut Marketing Sinarmas Multifinance outlet Perjuangan, Indra Pramudia, SPBU merupakan tempat tepat untuk promosi. “Sesuai produk kita tawarkan. Di SPBU pengguna kendaraan yang membutuhkan dana dapat langsung berkonsultasi dengan kami,” katanya kepada Radar, kemarin (23/4). Sinarmas Multifinance menyediakan dana cepat bagi masyarakat yang membutuhkan. Sinarmas Multifinance juga menawarkan pembiayaan kredit mobil. Bunga murah, proses cepat dan syarat mudah. Pinjaman jaminan BPKB motor mulai Rp1,5 juta hingga Rp15 juta. Kredit mobil mulai Rp10 juta sampai Rp100 juta. Proses cepat dalam setengah hari, dana cair. Persyaratan cukup bawa fotocopy KTP suami dan istri, kartu keluarga, rekening listrik serta slip gaji. Pedagang menggunakan foto usaha dagang. (swn)
mudah. “Dapat digunakan mengembangkan usaha atau dana talangan untuk kebutuhan mendadak,” ucapnya kepada Radar, kemarin. Biaya titip (ujroh) periode 15 hari yaitu 0,55 persen. Satu bulan 1,1 persen. Limit pembayaran (loan to value) baik logam mulia dan perhiasan, 80 persen dari nilai taksir. Tenor maksimal empat
4
Lima Perumahan di Lima Lokasi
FOTO: SRI WAHYU NINGSIH/RADAR CIREBON
TERUS BERKEMBANG. Komisaris Utama PT Rahayu Jaya Pratama Yayuk Rahayuning dan Direktur Sugeng Fitriaji, foto bersama di kantor baru.
CIREBON-PT Rahayu Jaya Pratama mengadakan syukuran ulang tahun, sekaligus meresmikan kantor baru, Minggu (22/4). Rangkaian acara mulai khitanan missal, sampai santunan kepada anak yatim. Kantor baru PT Rahayu Jaya Pratama terletak di Kompleks Sahara Keluharan Tukmudal, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon. Hadir Komisaris Utama PT Rahayu Jaya Pratama, Yayuk Rahayuning, Kepala Cabang
BTN Sudarmadji dan beberapa direktur perumahan di wilayah III Cirebon. Direktur PT Rahayu Jaya Pratama, Sugeng Fitriaji SE mengungkapkan, acara ini bentuk rasa syukur atas pencapaian yang diraih. “Selama dua tahun, kami sudah mengembangkan lima peru mahan di lima lokasi. Jumlah lebih dari 500 unit,” katanya kepada Radar, kemarin. Perumahan di bawah PT Ra-
hayu Jaya Pratama yakni Griya Pesona Kalijaga, Griya Aji Pesona, Taman Watubelah Indah dan Griya Arjawinangun Indah. Sugeng mengaku selama dua tahun berjalan mendapat dukungan Bank BTN cabang Cirebon, dalam bentuk modal dan kerja sama KPR. PT Rahayu Jaya Pratama juga berencana ekspansi ke Cikarang, Bekasi. Lahan seluas 2,5 hektar disiapkan untuk perumahan kelas menengah atas. (swn)
Servis Raket Sistem Komputer Smash Jaya Sport Layani Eceran dan Grosir CIREBON- Toko Smash Jaya Sports hadir di Jl Siliwangi No 213 Kota Cirebon. Menyediakan segala perlengkapan olahraga. Pembelian bisa dilakukan eceran dan grosir. Selama periode promo, konsumen mendapat banyak tawaran menarik. Kepala toko Smash Jaya Sports, Windi Winasti mengatakan, tempatnya menawarkan berbagai produk aneka merek. Mulai Gosen, Flypower, Dunlop, Li-Ning, Molten, Prince, Ashaway, Hart Agnesis, Wilson, Head, Adidas, Yonex, Kettler dan lainnya. Pembelian grosir dikenakan harga spesial. Di sana juga menerima pesanan kaus dalam jumlah besar. “Kami juga menerima pembelian untuk dijual lagi,” katanya kepada Radar, kemarin (23/4). Promo meliputi, beli satu dapat satu tiap pembelian raket badminton Gosen tipe tertentu. Beli raket badminton Prince hadiah sepatu merek Prince. Beli raket badminton Toalson bonus shuttlecocks. Beli raket badminton Toalson Zero 3 hadiah raket Toalson Asymetric 303. Beli senar badminton atau tenis Toalson bonus grip. Pembelian senar tenis atau badminton RS/EBOX (tipe tertentu) hadiah grip. Toko berpusat di Bandung ini juga menerima servis senar raket badminton dan tenis menggunakan sistem komputer.
FOTO: ITTA FATHIMATUL LAILIYYAH/RADAR CIREBON
OPTIMIS. Alat servis raket sistem komputer di toko Smash Jaya Sports lebih hemat waktu dan tenaga.
Windi mengklaim, alat tersebut pertama di Cirebon. Menurutnya, selama ini perbaikan raket masih manual.
Jadi Investor Emas di CIMB Niaga Syariah CIREBON-CIMB Niaga Syariah manawarkan produk pembiayaan iB X-TRA Emas. Ini skim pinjaman atau pembiayaan syariah kepada masyarakat dengan jaminan emas. Assesor Senior Rahn unit Cirebon, Taofik Hidayat mengungkapkan, iB X-TRA Emas salah satu produk unggulan CIMB Niaga Syariah. Proses dan pencairan
Radar Cirebon Group
bulan. Nasabah dapat melakukan renew sampai dua kali. Minimal pembiayaan Rp500 ribu. “Proses cepat, 15 menit cair,” tegasnya. Taofik menjelaskan nasabah dapat mengatur keuangan jangka pendek lewat gadai emas. Memenuhi kebutuhan bersifat mendesak. Nasabah bisa menjadi investor emas. Ketentuan pembiayaan iB X-TRA Emas, kadar emas mulai 16-
24 karat. Jangka waktu pinjaman fleksibel mulai 15 hari sampai empat bulan. Pinjaman pembiayaan dapat diangsur. Jumlah angsuran sesuai kemampuan nasabah. Barang jaminan mendapat asuransi. Proses penakaran atau pembiayaan iB X-TRA Emas terletak pada VIP room. Memberi privasi pada nasabah. Gratis layanan penaksiran emas. (swn)
Sistem komputer hemat tenaga dan waktu. Cukup mengatur kecepatan secara digital. “Jadi kita cuma tarik-tarik benang
saja. Semua sudah terprogram,” ungkapnya. Walau bukan toko olahraga pertama di Cirebon, Windi optimis memiliki pasar
tersendiri. Harga bersahabat dan koleksi lengkap. Layanan dan servis lebih maksimal. (tta)
WACANA
SELASA PON 24 APRIL 2012 / 2 JUMADIL AKHIR 1433 H
Radar Cirebon Group
5
UN dan Peningkatan Mutu Pendidikan (Catatan dan Tanggapan untuk Tulisan H Imam Nur S Spd MpdI) Tulisan H Imam Nur S Spd MpdI berjudul ‘Membangun Budaya Jujur dan Berprestasi’ (Radar Cirebon, 19 April 2012), menarik minat saya untuk memperkaya wacana mengenai penyelenggaraan Ujian Nasional (UN) dan peningkatan mutu pendidikan di Indonesia. Apa yang diungkapkan H Imam Nur S Spd MpdI sebenarnya merepresentasikan harapan kita semua perihal pentingnya mewujudkan cita pendidikan nasional. NAMUN saya ingin pula mengatakan, tampaknya kita perlu menyempurnakan gagasan H Imam Nur S Spd MpdI dalam memberikan tawaran atas solusi persoalan pendidikan, terutama dalam konteks penyelenggaraan UN. H Imam Nur S Spd MpdI masih memberikan argumen sederhana, serta belum banyak menyentuh tataran paradigmatik persoalan pendidikan. Per-
soalan pendidikan yang terkesan semakin carut marut dan kurang mumpuni dalam melahirkan sumber daya manusia berkualitas, jelas membutuhkan ‘paradigma baru’ sebagai jalan keluar dari segala kemelut berkepanjangan. Tentunya kita semua sepakat apabila penyelenggaraan UN bertujuan sebagai pertimbangan untuk meningkatkan mutu pendidikan nasional. Sebagaimana hal ini termaktub dalam Peraturan Menteri Pendidikan Nasional RI, bahwa hasil penyelenggaraan UN digunakan sebagai pertimbangan untuk: a) pemetaan mutu satuan dan/ atau program pendidikan; b) seleksi masuk jenjang pendidikan berikutnya; c) penentu kelulusan peserta didik dari satuan pendidikan; d) akreditasi satuan pendidikan; dan e) pembinaan dan pemberian bantuan kepada satuan pendidikan, dalam upaya peningkatan mutu pendidikan. Tapi pertanyaannya adalah, bagaimana menjadikan penyelenggaraan UN benar-benar bermakna sebagai pertimbangan untuk meningkatkan mutu pendidikan? Apakah penyelenggaraan UN selama ini efektif dalam meningkatkan mutu pendidikan?Apakah penyelenggaraan UN selama ini efektif dalam membangun budaya jujur dan berprestasi?
Pertanyaan-pertanyaan seperti ini penting dikemukakan untuk merefleksikan keberhasilan penyelenggaraan UN, terutama dalam konteks penyelenggaraan UN sebagai pertimbangan untuk meningkatkan mutu pendidikan. Alih-alih penyelenggaraan UN memang masih membawa manfaat dan maslahat. Namun amat disayangkan yang lebih ba nyak mengemuka adalah preseden buruk ba gi penyelenggaraan UN. Permasalahan dalam penyelenggaraan UN, seperti bocornya soal, aksi menyontek massal, hingga percobaan bunuh diri bagi yang tidak lulus UN, sesungguhnya semua ini adalah jawaban telanjang yang dapat menjatuhkan kredibilitas penyelenggaraan UN. Sekaligus ini menggambarkan ironi dalam dunia pendidikan kita. KREDIBILITAS UN Akan tetapi kita harus tetap memiliki harapan. Harapan akan adanya paradigma baru dalam penyelenggaraan UN. Secara pribadi, penulis pernah mengungkapkan harapan tersebut dalam tulisan ‘UN dan Cita Pendidikan Nasional’ (Radar Cirebon, 21 Maret 2011). Bahwa, kini sudah saatnya kita membangun paradigma baru dalam penyelenggaraan UN. Penyelenggaraan UN harus berjalan dalam konteks
SMS PEMBACA JANGAN GANGGU KETENANGAN WARGA PROV CIREBON? Jgn mimpi deh kpd org2 yg berharap kalo mau mengabdi msh byk jln bukan berarti lewat prov cirebon jgn mengganggu ketenangan masyarakat , byk2 istiqfar bercermin apa yg sdh kita berikan kpd cirebon ini ukur bhaktimu jgn hanya mau mu. Perbuma saja karena hanya penghamburan uang negara yg ada bukan seperti apa kata mereka. begitu coy.... ! NN, 085324348xxx PERLU KAJIAN YANG MATANG CIREBON memang potensi dari hampir segala sisi tapi kalau mau di jadikan Provinsi kayanya masih harus banyak di kaji jangan2 hanya memperluas lahan Koropsi bukan untuk lahan bhakti, banyak2 berkaca diri aja lah bagi orang2 yg berharap cirebon jadi Provinsi , kan hanya orang2 tertentu aja yg nanti duduk di kursi empuk pada ahirnya Rakyat2 kecil yg makin ambruk . mjulah Cirebon sejajar dgn Prov yg lain jgn hiraukan kehendak segelintir orang yg hanya mau memperbudak orang2 yg tdk tahu . NN, 081313118xxx WASPADAI KEPENTINGAN POLITIK JANGAN terpancing dengan orang2 yg punya kepentingan politik dg membentuk provinsi cirbon atau membentuk wilayah cirbon timur,belum tentu masyrakat sejahtera,mending bareng2 mikir supaya cirbon ini maju dan sejahtera NN, 085224915xxx BERANTAS JUDI SAMPAI TUNTAS UNTUK kapolres Cirebon, Gencarkan trs operasi Judi Togel di Desa Jungjang pak kalau bisa berantas sampe tuntas tas. NN, 082127753xxx
WASPADI AKSI TRAFIKING KAMI banyak memantau praktek2 traficking di hotel berbintang di kota cirebon. ternyata praktek tsb banyak dilakukan oleh para karyawan dan scurity hotel. mereka tak segan2 menawarkan pramu nikmat yang siap diajak kencan via HP. gak percaya ? silahkan cek KEBENARANNYA. NN, 082262262xxx
Oleh: Verry Wahyudi mewujudkan prinsip-prinsip ilmu pendidikan. Dan penyelenggaraan UN harus berjalan dalam konteks mewujudkan fungsi pendidikan nasional. Sebagaimana tertera dalam prinsip-prinsip ilmu pendidikan, bahwa keberhasilan peserta didik mencakup tiga kemampuan penguasaan kompetensi, yaitu kompetensi kognitif (pengetahuan), kompetensi psikomotorik (keterampilan), dan kompetensi afektif (karakter). Dalam arti, bahwa kunci keberhasilan pendidikan terletak pada keberhasilan menginternalisasi dan menanamkan kompetensi kognitif, kompetensi psikomotorik, dan kompetensi afektif secara terpadu dalam diri peserta didik. Dan sebagaimana tertera dalam Undang-Undang Sistem Pendidikan Nasional (UU Sisdiknas), bahwa sesungguhnya fungsi dari pendidikan nasional, adalah “Pendidikan nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan bangsa, bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman, bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu,
cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab”. Paradigma baru menjadi semakin penting dalam rangka meningkatkan kredibilitas penyelenggaraan UN. Mening katkan kredibilitas penyelenggaraan UN tentunya tidaklah semudah membalikkan telapak tangan. Seperti hanya dengan melakukan pengawasan ketat dan berlapis, meningkatkan proses pengawasan dalam ruang ujian, dan memberikan tindakan tegas bagi siapa saja yang melakukan kecurangan. Akan tetapi lebih jauh dari itu, untuk meningkatkan kredibilitas penyelenggaraan UN adalah diperlukan penyempurnaan paradigmatik dalam penyelenggaraan UN itu sendiri. Pada hakekatnya penyelenggaraan UN merupakan ujian kejujuran bagi semua, baik peserta didik maupun penyelenggara pendidikan. Yakni, kejujuran untuk mengevaluasi. Dengan penyelenggaraan UN, semua dapat saling mengevaluasi. Peserta didik dapat mengevaluasi apakah telah dapat memanfaatkan secara maksimal proses pembelajaran selama ini. Dan penyelenggara pendidikan dapat mengevaluasi apa saja hal terbaik yang telah diberikan kepada peserta didik selama
proses pembelajaran. KEJUJURAN DAN BERPRESTASI Pendidikan harus bermuara pada pembentukan nilai, karakter, serta budaya ‘kejujuran dan berprestasi’ dalam diri peserta didik. Untuk mewujudkan hal ini, tentunya kita harus mengamalkan prinsip-prinsip ilmu pendidikan dan fungsi pendidikan nasional. Prinsipprinsip ilmu pendidikan dan fungsi pendidikan nasional yang juga merupakan cita pendidikan nasional. Dalam membentuk nilai, karakter, serta budaya ‘kejujuran dan berprestasi’ dalam diri peserta didik, tentunya selain penguatan materi nilai kejujuran dan aqidah, solusi yang tepat adalah perbaikan metode pendidikan. Dalam khazanah ilmu pendidikan dikenal teori ‘metode lebih penting daripada materi’. Artinya, yang paling penting adalah metode pendidikan bagi peserta didik. Metode pendidikan bagaimana pengajar menyampaikan materi secara benar kepada peserta didik. Serta metode pendidikan bagaimana agar peserta didik dapat menyerap ilmu, berkelakuan baik, berfikir progresif, bermental juara, dan mampu berperan positif di tengah-tengah kehidupan masyarakat. Inilah metode pendidikan yang akan menghantarkan peserta didik
pada budaya berprestasi dalam lingkungan pendidikan. Lembaga pendidikan harus menjadi laboratorium bagi pemberdayaan masyarakat. Lembaga pendidikan dapat menjadi mitra pembangunan di wilayahnya masing-masing. Sekaligus ini diharapkan menjadi momentum lembaga pendidikan turut serta menuntaskan agenda reformasi. Apalagi dewasa ini mencuat tuntutan bagaimana memunculkan kepemimpinan kaum muda sebagai estafet penerus kelangsungan sejarah dan warisan berharga bangsa. Maka, lembaga pendidikan merupakan lembaga kaderisasi kepemimpinan masa depan. Akhirnya, pada lembaga pendidikan kita berharap banyak agar menjadi maskot bagi kebangkitan bangsa dan negara tercinta. Serta untuk menata sebuah peradaban adiluhung. Untuk menuju ke arah itu, lembaga pendidikan haruslah visioner dan memiliki misi yang konsisten untuk mencerdaskan kehidupan bangsa. Kita harus senantiasa meningkatkan mutu pendidikan. Give and do the best. (*) *)Penulis: Alumni Pesantren Al-Amien Prenduan Sumenep, Mahasiswa FISIP Universitas 17 Agustus 1945 Cirebon. Peminat Pendidikan, Sejarah, dan Filsafat Politik.
Hari Kartini; Riwayatmu Kini Ibu kita Kartini, putri sejati, putri Indonesia, harum namanya. Paling tidak seperti inilah sepenggal syair lagu wajib ‘Ibu Kita Kartini’ yang selalu dikumandangkan anak-anak SD sedari dulu. Seiring era globalisasi bergulir sekarang ini, sekalipun lagu itu masih dikumandangkan, tapi semangat dan pesan syairnya sudah tidak mengena di benak anak-anak sebagai penerus bangsa. Apalagi, jika anak SD tersebut sudah lulus dan duduk di bangku SMP, maka lagu tersebut menjadi lagu sunah, bukan lagu wajib lagi. Coba bayangkan, di tengah gencarnya lagu-lagu K-POP (Pop Korea), kalaulah anak SMP saja sunah, bagaimana ‘hukum’ lagu Ibu Kita Kartini bagi anak SMA dan orang dewasa? BULAN April menjadi momen yang bersejarah bagi bangsa Indoensia. Di bulan ini mengandung makna perjuangan seorang wanita, yaitu perjuangan ibu kita Kartini. Perjuangan demi perjuangan telah dilakukan oleh sosok perempuan yang satu ini, mulai dari upaya perlawanan terhadap penjajah sampai dengan memperjuangkan hak-hak kaum perempuan. Bisa dibayangkan, di era keterbatasan informasi dan pengetahuan, pada waktu itu sosok Kartini mempunyai cita-cita yang suci yaitu mengangkat harkat dan martabat wanita Indonesia di mata dunia. Di satu sisi, dia adalah seorang perempuan yang memiliki tugas sebagai ibu rumah tangga, di sisi yang berbeda, dia (di tengah pejuang-pejuang pria) memperjuangkan cita-citanya yang begitu besar manfaatnya bagi bangsa Indonesia terutama kaum hawa untuk dapat mengenyam pendidikan yang sama seperti kaum adam.
Bila kita tilik kilas sejarah di belahan dunia lain. Sebenarnya, upaya-upaya yang dilakukan Kartini bukanlah suatu hal yang baru terutama di dunia barat. Perjuangan membebaskan wanita dari penindasan dan diskriminasi, hak dan tanggungjawab serta kesempatan pendidikan yang sama sudah menjadi gerakan dan isu global, namun upaya tersebut menjadi awal sejarah ‘batu loncatan’ bagi pergerakan wanita di zaman modern. Maka, Dengan upaya dan perjuangan tersebut kemudian mucullah gerakan feminisme, persamaan gender, emansipasi dan gerakan-gerakan lainya yang memperjuangkan kaum wanita. Begitupun, bila ditinjau dari segi Islam, sesungguhnya perjuangan Kartini sudah sangat tepat dengan apa yang telah dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW di awal-awal dakwahnya. Tapi, yang menjadi permasalahan adalah adanya kesan bahwa apa yang diperjuangankan Kartini, isu global dan ajaran Nabi, seolah-olah upaya-upaya di atas berjalan dengan sendiri-sendiri bila dikaitkan dengan fakta dan fenomena masyakat wanita, perempuan dan remaji sekarang ini di Indonesia. Untuk itu, penting kiranya kita membahas dan mereview lagi apa saja sejatinya keutamaan wanita menurut Islam. KEUTAMAAN WANITA Pertama, wanita itu perhiasan dunia. Sesungguhnya Allah telah jelas-jelas berfirman bahwa; Seungguhnya Allah (itu bersifat) indah dan mencintai keindahan. Untuk melengkapi keindahan makhluk-Nya, maka Dia menciptakan wanita, seperti Hawa bagi Adam. Istilah perhiasan dalam makna tertentu bisa ditafsirkan dengan makna pelengkap. Tapi, satu hal yang penting bahwa istilah perhiasan adalah aksesoris yang harus dijaga dan dirawat oleh pemiliknya, karena keindahannya dan nilainya yang begitu besar. Kedua, surga itu di telapak kaki ibu. Allah melalui Nabi-Nya begitu memuliakan sosok wanita, sehingga derajat surga (sebagai tempat yang begitu diidam-idamkan umat Islam) ditempatkan di bawah telapak kaki ibu. Dalam istilah orang India, surga yang dimaksud adalah restu ibu, maka setiap kali orang India hendak memenuhi hajatnya, selazimnya mereka mencium kaki ibu. Di dalam Islam sendiri, surga
Oleh: Abdul Karim DS MPdI bisa dimaknai dengan tempat di akhirat dimana seorang anak tidak akan masuk surga kecuali atas dasar restu, maaf dan izin ibunya atas kedurhakaan dan dosa-dosa yang dilakukan seorang anak. Di sisi lain, surga juga bisa diartikan dengan kebahagiaan seorang anak terletak pada restu orang tua. Ketiga, ibu itu madrasahnya manusia. Kita tahu bahwa seorang anak manusia dilahirkan di bumi ini yang dilihat pertama kali adalah ibunya. Maka, baik buruknya seorang anak tergantung pada pendidikan ibunya. Jika yang diajarkan adalah hal-hal yang baik, niscaya anak tersebut akan menjadi penerus bangsa dan negara, serta pejuang agama. Tapi, bila yang diajarkan oleh ibunya adalah hal-hal buruk, maka anak tersebut akan menjadi ‘sampah’ masyarakat. Keempat, wanita itu tiang negara. Tiang itu penyanggah suatu bangunan, jika kokoh penyanggah itu, maka kokohlah bangunannya. Artinya, jika wanita dalam suatu negara itu baik maka baik pulalah negara tersebut. Negara yang baik adalah negara yang ‘baldatun thoyibatun wa rabbun gafur’ rakyatnya sejahtera dan selalu dinaungi ampunan Allah. Memang betul bahwa kerusakan akhlah dan moral bangsa Indonesia itu disebabkan oleh wanita. Tapi perlu diingat bahwa wanita perusak (yang menyebabkan rusaknya moral bangsa itu) tersebut disebabkan oleh seorang pria. Contoh, adanya trafficing (penjulan manusia). Praktisi trafficing didominasi oleh pria, sekalipun objeknya adalah wanita. Pelacuran dan prostitusi lebih disebabkan oleh hilangnya rasa tanggungjawab seorang pria. Jadi, tidaklah arif jika wanita dijadikan ‘kambing hitam’ atas kerusakan moral bangsa, karena dibalik kebobrokan itu semua ada penyebabnya ya i t u p r i a. Kelima, wanita itu 3 x lebih mulia (utama) dibandingkan pria.
Kemuliaan wanita tidak berarti mengalahkan derajat kepemimpinan seorang laki-laki. Hanya saja, peran wanita dalam menentukan kebijakankebijakan rumah tangga dan negara patut menjadi pertimbangan, karena wanita adalah pendidik bangsa. Sungguh mulia tugas wanita, mulai dari kesabaran mereka mengandung selamat 9 bulan, mendidik anakanaknya, sampai membesarkannya dan bertanggungjawab di dunia dan akhirat. RIWAYATMU KINI Ada sebuah lagu “kau yang memulai, kau yang mengakhiri” yang tepat dianalogikan pada fakta dan fenomena wanita yang terjadi dewasa ini. Nilainilai luhur di atas, sengaja atau tidak sengaja, telah luntur dengan sendirinya oleh kebejatan wanita. Seorang pejuang wanita yang dulu begitu gencar memperjuangkan harkat dan martabat wanita, tapi kini dengan mudahnya wanita (sekarang) merusak dan meniadakanya kembali. Apa sesungguhnya hal yang menjadikan keutamaan wanita menjadi luntur? Pertama, Korupsi. Biasanya, kasus demi kasus korupsi menimpa kaum pria, tapi sekarang-sekarang ini kasus tersebut sedang ‘gila-gilaan’ melanda kaum wanita, bukan saja di Indonesia, tapi sudah melanda di seluruh negara, terutama negara yang menganut demokrasi, bukan negara Islam. Kedua, Prostitusi. Banyaknya wanita yang menceburkan diri ke dunia prostitusi lebih disebabkan oleh tidak bertanggungjawabnya pria atau suami. Namun, faktor penyebab terbesar adalah kelemahan iman seorang wanita itu sendiri ketika menghadapi problematika hidup, terutama lemahnya ekonomi sebagai dampak dari perceraian. Ketiga, Aborsi.
Bukti lain kelemahan seorang wanita adalah dengan mudahnya membunuh anak kandung sendiri yang masih janin melalui jalan aborsi. Keempat. Terabaikannya Institusi. Entah apa yang ada di benak kaum ibu sekarang, mereka justru lebih menginginkan anaknya kaya tanpa memperdulikan pendidikan. Ada anggapan ‘buat apa sekolah, yang penting cari uang’. Kelima. Transisi jati diri. Kesalahan terbesar yang dilakukan wanita di zaman modern ini adalah hilangnya jati diri. Dulu seorang wanita itu mahal sekali harga dirinya, bahkan menjadi kebanggaan laki-laki bila mendapatkan wanita rumahan. Tetapi sekarang, wanita berbondongbondong keluar rumah untuk mencari pria dengan segala cara, inilah yang menyebabkan harga diri wanita menjadi murahan. Sungguh miris bila kita tengok gaya hidup dan pergaulan wanita zaman sekarang, yang muda mabuk, dan yang tua korup. Kapan jayanya negeri ini? Jadi, dalam momen hari Kartini ini, penulis mengajak kepada kaum wanita, cobalah bangkitkan rasa percaya diri anda, jangan terjerumus pada kenikmatan sesaat yang dapat menghancurkan masa depan anda sendiri. Janganlah menjadi Kartini modern (yang diikrarkan oleh salah satu TV swasta) yang egois ingin jadi Kartini dengan cara menyanyi dan menari dengan busana minim apalagi ditonton oleh orang luar negeri. Tapi, jadilah Kartini modern yang memperjuangkan harkat dan martabat wanita dan melanjutkan cita-citanya dan jagalah harum nama baiknya. Semoga!! (*) *)Penulis: Dosen Civic Education di Cirebon
selasa pon 24 april 2012 / 2 jumadil akhir 1433 H
internasional
Radar Cirebon Group
6
Hollande-Sarkozy Lolos Pilpres Putaran Kedua Berebut Suara dari Pendukung Front Nasional Prancis
Foto : AFP / ANP / NIJHUISnetherlands Phil keluar
MUNDUR. Perdana Menteri Belanda Mark Rutte (kanan) dan Wakil Perdana Menteri Maxime Verhagen memberikan konferensi pers bersama di Den Haag. Mark Rutte menyampaikan pengunduran diri kabinetnya kepada Ratu Beatrix.
Mark Rutte Mengundurkan Diri DEN HAAG - Perdana Menteri Belanda, Mark Rutte, dan kabinetnya sudah mengundurkan diri dan membuka pelaksanaan pemilihan umum yang lebih awal. Seperti tertulis dalam pernya taan dinas layanan informasi pemerintah Belanda, bahwa Perdana Menteri Mark Rutte sudah menyampaikan permintaan mundur kabinet kepada Ratu Beatrix. Ratu mempertimbangkan pengun duran diri tersebut, namun sudah meminta semua menteri dan wakil menteri agar meneruskan semua hal yang diperlukan demi kepentingan kerajaan. Pengunduran ini sudah diperkirakan sejak akhir pekan setelah pemerintahan Rutte berbeda pendapat dengan Partai Kebebasan pimpinan seorang politisi anti Islam, Geert Wilders. Pemerintahan pimpinan Rutte hanya bertahan selama 558 hari, yang merupakan pemerintahan keempat yang terpendek di Belanda sejak Perang Dunia II. Krisis politik di Belanda itu dipicu oleh mundurnya Partai Kebebasan dari perundingan untuk memotong anggaran sebesar £13,1 miliar. Wilders mengatakan dia tidak akan menerima desakan akan menempuh pengetatan anggaran agar sejalan dengan peraturan Uni Eropa. Sejak pekan pertama Maret, koalisi pemerintah sudah berupaya mencapai kesepakatan dengan Partai Kebebasan dalam hal pemotongan anggaran. Biro
Perencanan Nasional Belanda memperkirakan defisit anggaran akan meningkat sebesar 4,5% dari Produk Domestik Bruto, PDB, di atas batas 3% yang ditetapkan Uni Eropa. Pemerintah Belanda sudah diminta untuk mengirimkan agar kebijakan pengetatan anggaran ke Komisi Eropa pada 30 April, walau tidak begitu jelas apakah batas waktu itu bersifat kaku atau masih bisa diundur. Partai pimpinan Wilders tidak masuk dalam koalisi pemerintah namun mendukung pemerintah yang memimpin
dengan suara kecil. Sementara itu pemimpin Partai Sosialis, Emile Roemer, mengatakan dia belum siap untuk mendukungu upaya mengendalikan defisit anggaran agar berada pada tingkat di bawah yang ditentukan oleh Uni Eropa. Ada kekhawatiran kegagalan dalam perundingan anggaran ini akan mempengaruhi status kredit AAA yang dinikmati Belanda saat ini dan akan menurunkan nilai surat berharga milik pemerintah. (bbc/net)
PARIS – Pemilihan presiden (pilpres) Prancis putaran pertama pada Minggu lalu (22/4) memberikan keunggulan kepada Ketua Partai Sosialis (Parti Socialiste) Francois Hollande (57). Kemarin (23/4), Kementerian Dalam Negeri Prancis mengumumkan secara resmi hasil perhitungan suara. Hollande hanya unggul tipis atas Nicolas Sarkozy, tokoh incumbent yang menjadi capres dari Partai UMP. Hollande meraih sekitar 28,6 persen suara. Sedangkan Sarkozy harus puas di urutan kedua dengan perolehan suara sekitar 27,2 persen. Dengan demikian, keduanya akan maju dalam pilpres putaran kedua pada 6 Mei mendatang. ’’Malam ini (Minggu malam, Red), saya jadi kandidat yang mewakili semua elemen warga yang ingin mengakhiri era (pemerintahan) ini dan mengawali yang baru,’’ ungkap Hollande dalam pidato di hadapan para pendukungnya di Kota Tulle, kawasan Limousin, bagian tengah Prancis. Saat itu, berdasar perhitungan cepat (quick count), Hollande sudah dinyatakan unggul. Jika keunggulan mantan pasangan Ségolène Royal, capres Partai Sosialis yang dikalahkan Nicolas Sarkozy dalam pilpres
2007, itu sudah diramalkan, tidak demikian dengan perolehan suara Marine Le Pen. Capres perempuan dari partai ultrakanan Front Nasional Prancis (FN) tersebut secara mengejutkan menempati posisi ketiga. Dia berhasil meraup sekitar 17,9 persen suara. Dukungan bagi politikus 43 tahun itu termasuk tinggi. Sayang, karena aturan pilpres hanya memberikan tempat bagi dua kandidat teratas untuk kembali bertarung pada putaran kedua, perjalanan Le Pen tidak berlanjut. Namun, pemimpin FN tersebut justru akan menjadi kunci bagi kemenangan Hollande dan Sarkozy pada putaran kedua. Kandidat yang mendapatkan dukungan penuh dari Le Pen bisa dipastikan bakal terpilih sebagai presiden. Sejauh ini, Le Pen masih merahasiakan kepada siapa dia akan memberikan dukungannya. Menjelang pilpres putaran pertama lalu, dia berjanji baru akan menyebut nama capres
pilihannya pada 1 Mei nanti. Tetapi, putri bungsu pendiri FN Jean-Marie Le Pen itu memberikan kebebasan bagi para pendukungnya untuk memilih salah satu calon yang akan kembali bertarung dalam pilpres putaran kedua. Sementara itu, sesuai dengan aturan pilpres di Prancis, dua kandidat yang lolos putaran kedua berhak menggelar kampanye lanjutan. Sarkozy pun bertolak ke Kota Tours di Lembah Loire. Sedangkan Hollande menuju Kota Quimper dan Lorient di kawasan Brittany. Tak mau menyia-nyiakan waktu, Sarkozy pun merangkul kalangan nasionalis dalam kampanye pertamanya kemarin. ”Kita harus hormati mereka yang telah memberikan suaranya untuk Front Nasional. Bagaimanapun, mereka sudah mengekspresikan pilihannya. Mengapa harus kita cemooh?” ujar suami Carla BruniSarkozy tersebut. Di hadapan media, dia menegaskan bahwa
kubu konservatif yang dia pimpin siap mendengarkan suara para pendukung Front Nasional. Pengamat politik Prancis Dominique Moisi menilai suara yang berhasil diraih FN pada pilpres putaran pertama lalu sangat signifikan. Le Pen sukses menuai lebih banyak dukungan ketimbang sang ayah saat mencalonkan diri pada pilpres 2007. Kenapa bisa begitu” ’’Krisis ekonomi telah meningkatkan pertumbuhan kaum populis dengan pesat di seluruh Eropa,’’ ujar Moisi. Dia mengimbau dua capres yang lolos ke putaran kedua agar lebih peka mendengarkan suara kaum populis. Dengan demikian, mereka bisa mengakomodasi suara populis yang bakal menentukan perolehan suara mereka dalam pilpres lanjutan. Isu-isu perekonomian dan kesejahteraan rakyat, tutur Moisi, masih akan menjadi perhatian utama pemilih. (AP/AFP/RTR/ hep/dwi)
selasa pon 24 april 2012 / 2 jumadil akhir 1433 h
13 Kontainer... Sejumlah pihak yang memiliki keterkaitan dengan izin kedatangan kapal dan bongkar muat pun, akan segera diperiksa. Rencana tersebut mengarah pada pihak Adpel dan PT Pelindo, yang sebelumnya sudah dilakukan koordinasi. Didik mengatakan, pe nelusuran akan terus dilakukan secara mendalam untuk mencari kejelasan, dengan jalan mempelajari prosedur kedatangan kapal dan aturan bongkar muat, yang menjadi pedoman Adpel maupun PT Pelindo. “Surat pemeriksaan sudah kami layangkan kepada pihak Adpel dan PT Pelindo. Selain itu, kami juga sedang m e m p e l aja r i p ro s e d u r mereka. Terkait kedatangan dan bongkar muat kapal, yang dalam SIB jelas tidak tercantun sandar, bahkan bongkar muat di Pelabuhan Cirebon,” tukasnya. Didik melanjutkan, saat ini baik kebaradaan pelaku maupun 13 kontainer baja yang sudah diangkut menggunakan jasa PT Perdana Samudera, terus ditelusuri. Belakangan diketahui, jika alamat kantor tersangka berada di bilangan Jakarta Barat. Tak hanya itu, informasi terakhir menyebutkan, jika sisa 13 kontainer baja berada di sebuah gudang, yang berada di Jakarta juga. “Anggota saat ini tengah melakukan pengejaran terhadap tersangka, dan menelusuri 13 kontainer lainya,” katanya. Ditanya perihal perusahaan jasa angkut, PT Perdana Samudera, Didik mengatakan sampai kemarin pihaknya belum melakukan konfirmasi, terkait pengangkutan 13 kontainer
baja yang dilakukan di awal. “Belum konfirmasi, tapi akan secepatnya kami lakukan,” tegasnya. Didik menjelaskan, sesuai keterangan yang diperoleh dari Maman, selaku nahkoda, dari mulai pemberangkatan kapal dan berdasarkan surat perintah berlayar (SIB), kapal Sanle 10 itu, mengangkut konstruksi baja dari Pelabuhan Kali Baru, Jakarta Utara, bertujuan ke Atambua, Nusa Tenggara Timur (NTT). Yang sebelumnya berhenti di Surabaya, untuk mengisi bahan bakar. Namun di tengah perjalanan, kapal pengangkut baja tersebut mengarah ke Cirebon, atas dasar perintah dari pencarter kapal, Hendrianto, selaku direktur PT Green Gold Marine, yang diterima melalui pesawat telepon. Tak hanya itu, perintah mengubah haluan juga diperkuat dengan adanya instruksi dari agen yang menaunginya, yakni PT Mandiri Lestari, yang diterima melalui sambungan radio. Pantauan Radar, hingga kemarin sore, Maman masih berada di Mapolres Cirebon Kota, menjalani pemeriksaan penyidik. Didik pun membenarkan hal itu, dengan alasan masih dalam proses pemeriksaan. Bahkan, Maman pun tidak diizinkan untuk meninggalkan Cirebon dulu, selagi kasus ini masih bergulir. “Kapal Sanle masih kami tahan, sekitar 1,5 mil dari Pelabuhan Cirebon, dan masih dijaga ketat oleh perahu patroli polisi,” ujarnya. Bahkan, Maman yang saat ini masih berstatus sebagai saksi, kata Didik, bisa berubah menjadi tersangka, ketika tersangka
Jaksa Tuntut... menyinggungnya sebagai hal yang memberatkan tuntutan. Hal tersebut berbeda dengan terdakwa suap kasus wisma atlet M Nazaruddin. Bekas bendahara umum Partai Demokrat itu dituntut lebih berat karena dianggap tidak kooperatif. Nazar sempat melarikan diri ke beberapa negara sebelum akhirnya tertangkap di Cartagena, Kolombia. Jaksa Andi Suharlis mengatakan, pihaknya sengaja tidak memasukkan unsur melarikan diri. Tuntutan yang mereka ajukan pun hampir maksimal, yakni lima tahun. Karena itu, jaksa memilih untuk tidak
mempermasalahkan pelarian diri Nunun. Nunun sendiri tidak terlalu banyak bicara. Berbagai pertanyaan wartawan hanya dia balas dengan senyuman. ”Nanti saja di pledoi. Mengenai tuntutan, biasa saja,” tutur istri mantan Wakapolri Adang Daradjatun itu. Penasihat hukum Nunun, Ina Rachman, menilai tuntutan jaksa mencederai fakta persidangan. Sebab, selama persidangan para saksi menyatakan tidak memiliki hubungan apa pun dengan kliennya. Termasuk kaitan antara Nunun dengan Miranda maupun cek pelawat. ”Jaksa hanya menggunakan keterangan Arie
Agustus Tidak... pembatasan diberlakukan untuk kendaraan dinas pemerintah, Badan Usaha Milik Negara (BUMN), dan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD). Lalu, 60 hari kemudian (atau mulai Juli), pembatasan diberlakukan bagi kendaraan pribadi. “Tapi, nanti mundur jadi 90 hari (mulai Agustus, red) untuk mobil pelat hitam di Jabodetabek,” ujarnya kemarin (23/4). Dalam roadmap Kementerian ESDM, waktu 90 hari itu digunakan untuk sosialisasi program pembatasan kepada para pemilik kendaraan pribadi di Jabodetabek. Adapun untuk kendaraan pribadi di Jawa-Bali, pembatasan diberlakukan satu bulan sesudah pelaksanaan di Jabodetabek atau mulai September 2012. Lalu, mobil pribadi jenis apa yang nanti tidak boleh membeli BBM subsidi? Evita menyebut, pemerintah akan mengelompokkan mobil berdasar kapasitas mesin atau cc. “Jadi, nanti mobil yang kena pembatasan itu mulai 1.500 cc ke atas,” sebutnya. Menteri ESDM Jero Wacik menambahkan, soal adanya mobil yang cc-nya sedikit di bawah 1.500, yakni 1.490 cc, pemerintah tetap memasukkan mobil tersebut ke dalam program pembatasan. “Jadi, (mobil, red) yang 1.490 cc kena (pembatasan, red) juga,” ujarnya. Menkeu Agus Martowardojo mengatakan, pemerintah berharap konsumsi BBM bersubsidi tidak melebihi 42 juta kiloliter. Dalam APBNP 2012, konsumsi BBM bersubsidi dijatah 40 juta kiloliter. “Akan ada sembilan
program yang dicanangkan dan dibahas dalam sidang kabinet (hari ini, red),” kata Agus. Menkeu mengatakan, 2 juta kiloliter pembengkakan jatah BBM bersubsidi masih bisa ditutupi oleh anggaran. “Kita punya cadangan-cadangan,” kata Agus. Pemerintah juga masih mempunyai anggaran optimalisasi yang bisa digunakan jika harga BBM tidak dinaikkan hingga akhir tahun. Menko Perekonomian Hatta Rajasa mengatakan, jika harga BBM tidak naik hingga akhir tahun, pemerintah tetap memiliki program penghematan yang akan dijalankan. Mengenai teknisnya, Hatta meminta masyarakat sabar menunggu hasil yang dibahas dalam sidang kabinet hari ini. Hatta mengatakan, yang terpenting fiskal harus tetap sehat. Target-target mengurangi kemiskinan, bantuan sosial, stimulus fiskal harus berjalan, dan pembangunan infrastruktur tidak boleh tertinggal. “Semua harus jalan sesuai yang diputuskan,” kata Hatta. Hatta Rajasa memilih untuk tidak banyak bicara mengenai kebijakan pemerintah tersebut. Alasannya, pembahasan baru di level pejabat eselon I dan menteri. “Sidang kabinet baru besok (hari ini, red),” kata Hatta seusai breakfast meeting di Istana Kepresidenan, kemarin (23/4). Dia enggan mengomentari adanya rencana pelarangan kendaraan dengan kapasitas mesin 1.500 cc menggunakan BBM bersubsidi. Termasuk pene rapannya yang dimulai bulan Mei mendatang. “Jangan berspekulasi
Sempat Naksir... bernyanyi, tapi nggak senang tampil, padahal si kembar punya band di sekolahnya. Mereka nggak mau seperti mamanya. Terserah mereka, saya nggak mau maksa,” terang pemilik album Sang Dewi ini. Si kembar Salma dan Salwa Mucthar kini sudah berusia 16 tahun dan Daffa Mucthar berusia 15 tahun, sedangkan Stephanie Dougherty berusia 13 tahun. “Nggak repot anak
sudah besar. Repotnya justru pas bayar SPP, kayak abis dirampok,” candanya. Titi kini sangat menikmati masa-masa santainya menjadi ibu, ketika empat buah hatinya mulai dewasa, ia berusaha menikmati hidup. “Nggak berat, kalau dinikmati, saya cari nafkah dengan hibur orang jangan dianggap berat, dinikmati saja,” tambahnya. Titi pun punya kenangan manis sekaligus lucu ketika dirinya masih
aneka berita 4Dari Halaman 1 utama, yakni Hendrianto sudah tertangkap dan menyatakan jika nahkoda sudah mengetahui dari awal tujuan kapal tersebut sandar di Pelabuhan Cirebon. “Status saksi bisa berubah, jika keterangan tersangka utama mengarah pada posisi nahkoda yang mengetahui tujuan kapal sandar di Pelabuhan Cirebon,” tegasnya. Sementara itu, ditemui Radar di halaman ruang penyidik, Maman mengaku kaget dengan peristiwa itu. Pasalnya, ini kali pertamanya mengalami pemeriksaan polisi, atas kasus dugaan pencurian. Terlebih lagi, perjalanan membawa konstruksi baja juga pertama kali baginya. Karena sebelumnya, dia bertugas di Banjarmasin, sebagai nahkoda kapal pengangkut batu bara. Maman mengaku, dirinya sama sekali tidak merasa takut, karena dia hanya menjalankan tugas yang diperintahkan pencarter dan diperkuat dengan agen yang menaunginya. Pada kesempatan itu, Maman juga mengelak jika dia kenal betul dengan Hendrianto. Dia mengaku hanya berkomunikasi via telepon, tanpa mengetahui rupa Hendrianto. “Saya tahu nomor ponselnya, tapi saya belum pernah ketemu,” akunya. Seperti diberitakan sebe lumnya, Polres Cirebon Kota menangkap 10 kontainer yang diduga membawa barang curian berupa baja konstruksi, Minggu (22/4) dini hari. Baja konstruksi itu merupakan aset milik PT PLN Pusat yang akan digunakan untuk pembangunan pembangkit listrik di Atambua, Nusa Tenggara Timur. (atn)
4Dari Halaman 1 Malangjudo,” ujar Ina. Dia berharap agar hakim bijaksana dalam memandang kasus ini. Menurutnya, jaksa hanya copy paste dari materi dakwan tanpa melihat fakta persidangan. Ina menegaskan bahwa tidak ada bukti bahwa kliennya memberi cek perjalanan senilai Rp20,8 miliar. Mulyaharja, penasihat hukum Nunun lainnya, berharap agar jaksa menuntut bebas Nunun. Alasannya, dakwaan yang disampaikan kepada kliennya tidak terbukti. Terutama perihal tuduhan bahwa Nunun bertindak sebagai pemberi cek perjalanan. (dim/ca) 4Dari Halaman 1 dulu sebelum ada pengumuman resmi. Di rapat kabinetkan saja belum,” kata Hatta. Menurutnya, sejauh ini berbagai opsi terus dibahas pemerintah. Selain pembatasan BBM subsidi, juga adanya usulan mencampur premium dan pertamax. Namun dia mewanti-wanti hal itu belum menjadi keputusan dan minta tidak ada spekulasi. “Nanti rakyat bingung. Pemerintah bagaimana tiba-tiba ada ini, ada itu. Semua yang kita bahas itu belum menjadi keputusan,” ujar besan SBY itu. Juru Bicara Kepresidenan Julian Aldrin Pasha menambahkan, sidang kabinet paripurna merupakan tindak lanjut setelah disahkannya UU APBNP 2012. Intinya membahas penyelamatan perekonomian nasional. “Terkandung juga upaya gerakan penghematan energi,” ujar Julian. Namun dia belum memastikan apakah sidang kabinet akan langsung mengambil keputusan terkait kebijakan pembatasan BBM. Julian hanya menyebut, rencana awal, bulan Mei ada kebijakan yang diumumkan. “Kita dengar besok lah setelah selesai rapat paripurna kabinet, akan ada arahan langsung dari bapak presiden,” katanya. Sebelumnya, Menteri ESDM Jero Wacik sudah menyebutkan adanya pembatasan penggunaan BBM bersubsidi, yakni pelarangan kendaraan 1.500 cc menggunaan premium. Langkah itu diambil untuk menjaga kuota BBM subsidi 40 juta kiloliter. Pembatasan itu diperkirakan bisa menghemat 2-3 juta kiloliter. (fal/nw) 4Dari Halaman 1 remaja. Ternyata, Titi pernah jatuh cinta pada penyanyi dan koreografer Denny Malik. “Waktu umur 15 tahun, saya naksir Denny Malik, dia tahu banget tuh saya naksir dia,” kenangnya seraya tertawa. Namun rasa suka yang dirasakan Titi hanya sepihak. Denny saat itu hanya menganggapnya sebagai adik. “Saya malah berusaha dekatdekatin dia. Tapi dasar dia begitu, saya tetap dianggap adik,” ucapnya lagi. (ins)
Radar Cirebon Group
7
Tiga TKI Diduga Korban Jual Beli Organ di Malaysia JAKARTA - Kasus memilukan kembali mendera TKI di Malaysia. Kasus terbaru, ada tiga TKI asal Lombok yang tewas ditembus peluru polisi Diraja Malaysia. Tragisnya lagi, keluarga korban menduga jenazah ketiga TKI itu juga menjadi korban praktek jual beli organ ilegal. Ketiga TKI asal Lombok yang tewas itu adalah, Herman, Abdul Kadir Jaelani, dan Mad Noon. ”Mereka adalah warga Desa Pringgasala. Lombok Timur, NTB,” ujar Direktur Eksekutif Migrant CARE Anis Hidayat di Jakarta kemarin (23/4). Dia menuturkan, kecurigaan keluarga muncul setelah melihat bekas jahitan yang cukup lebar dan berbentuk huruf Y di bagian tubuh ketiga TKI tadi. Menurut Anis, bekas pembedahan yang menyerupai huruf Y itu sangat janggal jika dibandingkan dengan penyabab kematian ketiga TKI itu. Dari data yang dikumpulkan Kementerian
Luar Negeri (Kemenlu), ketiga TKI itu tewas tertembak polisi Malaysia karena diduga terlibat aksi perampokan. Ketiga TKI itu terpaksa dilumpuhkan karena mencoba melawan aparat saat akan diamankan. Berdasarkan informasi yang dikumpulkan Migrant CARE dari rumah sakit tempat di Malaysia, ketiga TKI tadi memiliki luka tembak yang berbeda-beda. Herman memiliki luka tembak di bagian kepala, Abdul Kadir Jaelani (beberapa luka tembak), dan Mad Noon (juga beberapa luka tembak). ”Dari keterangan rumah sakit ini, janggal sekali jika melihat bekas jahitan di tubuh ketiga TKI itu,” katanya. Anis semakin yakin jika ketiga TKI itu telah menjadi korban perdagangan organ tubuh ilegal. Sebelum dipulangkan ke Indonesia, diduga organ dalam ketiga TKI itu sudah diangkat sebelum diterbangkan pulang ke tanah air.
Di bagian lain, Juru Bicara Kemenlu Michael Tene mengatakan, ada dua aspek dalam kasus yang menimpa tiga TKI asal Lombok ini. Yang pertama adalah aspek kebrutalan polisi yang menembak hingga tewas ketiga TKI itu. ”Untuk aspek ini, kita masih menunggu laporan lebih mendalam dari pihak Malaysia,” katanya. Sementara itu, aspek yang kedua adalah dugaan ketiga TKI ini menjadi korban jual beli organ. Tene menuturkan, pihaknya tidak bisa gegabah memastikan ketiga TKI ini menjadi korban jual beli organ. ”Kita masih menunggu hasil otopsi kedua,” katanya. Tene menuturkan, pihak keluarga korban sudah menyepakati akan melakkan otopsi kembali ketiga jenazah TKI itu. Pada intinya, Tene mengatakan praktek jual beli organ itu tidak dibenarkan. Apalagi jika dilakukan secara illegal atau tanpa sepengetahuan ahli
Desak Jenazah... Menurut Ridha, menunda pemakaman tanpa kejelasan jelas melanggar hak asasi manusia. ”Keluarganya ingin memakamkan sesuai tuntutan syariat agamanya, kami harap Kapolri menghormati ini,” katanya. Komnas HAM juga mempertanyakan transparansi
Polri dalam penyidikan kasus ini. ”Kalau keluarga tidak diperbolehkan mengambil jasadnya ini aneh. Mengapa tertutup?” kata Ridha. Kakak korban, Abdurrahman menjelaskan, hingga kemarin Polri masih menolak saat jenazah hendak diambil
4Dari Halaman 1 keluarga. ”Bahkan kami dimintai sejumlah uang,” katanya kemarin. Saat ini, keluarga bingung dan tidak tahu harus mengadu pada siapa. ”Kami tidak ingin menuntut siapa-siapa, yang penting almarhum segera dimakamkan,” katanya.
Puluhan ”Kartini”... ”Semakin banyak budaya Indonesia yang lestari dan terlindungi,” katanya. Dengan demikian, dia mengidampak budaya-budaya Indonesia itu terus bisa mendapatkan pengakuan dari UNESCO sebagai warisan budaya dunia asal Indonesia. ”Saya juga mengidamkan musik dangdut bisa mendapatkan pengakuan dari UNESCO sebagai warisan budaya dunia asal Indonesia,” katanya. Jaya Suprana semakin optimis karena
langkah tersebut mendapatkan dukungan penuh dari Wakil Mendikbud Bidang Kebudayaan Wiendu Nuryanti. Wiendu sendiri kemarin juga mendapatkan rekor untuk pelestarian bangunan cagar budaya sebagai pengembangan pariwisatan. Selain Triesna dan Wiendu, masih banyak tokoh perempuan Indonesia yang meraih rekor. Di antaranya adalah Linda Amalia Sari, R. Ay. Putri Kuswisnuwardhani, dan Nani Soedarsono. Selanjutnya ada Nany Wijaya
Indonesia berpaling ke energi alternatif tersebut masih bercerita seputar keunggulan Tambora sampai akhirnya benar-benar tak sadarkan diri. Praktis kepanikan langsung menyergap mereka yang menemani Widjajono. Khaldun dan Abdul Haris tetap berusaha tenang dengan memberikan pertolongan sebisanya. Namun, kondisi Widjajono semakin mengkhawatirkan. Anggota rombongan yang sudah berada di puncak pun dipanggil turun. Khaldun dan Haris lalu berusaha mencari pertolongan dengan mengirimkan SMS kepada Bupati Dompu, H Bambang M Yasin. Karena sinyal handphone tak ada, mereka harus berlari ke berbagai posisi yang kirakira tertangkap sinyal. Begitu dapat, SMS langsung dikirim. Namun, SMS itu baru masuk ke telepon seluler sang bupati satu jam setelah dikirimkan. Ilham Sabil, kepala Dinas Pertambangan dan Energi Kabupaten Bima, NTB, yang sudah berada di puncak langsung turun begitu mendengar kabar tentang kondisi Widjajono. Ketika sampai di tempat Widjajono, Ilham, yang saat beristirahat di pos 3 tidur setenda dengan atasannya tersebut, melihat bahwa pria berambut gondrong itu sudah kejang-kejang. Ilham sempat meraba urat nadi Widjajono di bagian tangan dan lehernya. Dia juga mengusap kepalanya sambil membacakan Surat Yasin. Ilham mengaku sempat melihat gerakan mulut Widjajono membaca kalimat Allahu Akbar. Namun, sesaat kemudian Ilham meraba urat nadi di tangan dan lehernya lagi. Saat itu, sekitar pukul 09.30 Wita, dia tidak merasakan detak jantung dan diyakini Widjajono telah mengembuskan napas terakhir. Dia mengaku sengaja tidak segera menyampaikan kabar tersebut kepada bupati Bima maupun bupati Dompu dengan pertimbangan agar tidak terjadi kepanikan. Bahkan, dari seluruh anggota rombongan, hanya beberapa yang mengetahui bahwa Wamen telah meninggal dunia. Untuk membawa Widjajono turun, Khaldun memanfaatkan bambu yang tertancap di
Secara terpisah, Kepala Bagian Penerangan Umum Kombes Boy Rafli Amar mengaku belum mengetahui perkembangan penyidikan kasus yang melibatkan Endra. ”Tapi, secara prinsip, Polri tak mungkin menghalang-halangi pemakaman,” katanya. (rdl) 4Dari Halaman 1
dengan rekornya sebagai penggagas Mobile Clinic khusus untuk pemeriksaan dan pelayanan kanker serviks. Berikutnya juga ada Lula Kamal dan Sonia Wibisono sebagai dokter penulis buku yang merangkap sebagai entertainer. Selain pemberian rekor kepada kartini-kartini, Jaya Suprana juga memberika rekor untuk kaum hawa. ”Rekor-rekor ini tidak hanya untuk kartini. Tapi juga untuk para kartono,” katanya disambut tawa seluruh
Janji Bagikan... bercerita tentang gunung yang terletak di Kabupaten Dompu, Pulau Sumbawa, Nusa Tenggara Barat itu. Mulai rencana wakil menteri energi dan sumber daya mineral (ESDM) tersebut menjadikan Tambora sebagai lokasi geowisata internasional hingga sejarah ledakan dahsyatnya pada 11 April 1815 yang mengubah iklim di Eropa dan menjadi penyebab kalahnya Kaisar Prancis Napoleon Bonaparte. “Pokoknya, sangat banyak yang diceritakan Pak Wamen menyangkut Tambora. Saya melihat Pak Wamen sangat bangga dengan Tambora,” kenang Ibnu Khaldun, pencinta alam sekaligus pegawai negeri sipil di Pemkab Dompu yang memijat kaki pria kelahiran Magelang, Jawa Tengah, tersebut, kepada Lombok Post (Radar Cirebon Group) yang menemuinya di Dompu, Minggu lalu (22/4). Tidak lupa Widjajono juga memuji pijatan Khaldun. “Apakah kamu tukang pijat,” tanyanya seperti ditirukan Khaldun. Khaldun pun menjelaskan bahwa dirinya kerap membantu pihak-pihak yang perlu diantar menuju Tambora, di samping bekerja sebagai PNS di Pemkab Dompu. Itulah detik-detik menjelang kematian pejabat yang selalu tampil bersahaja tersebut. Boleh dibilang, Ibnu Khaldun dan petugas pemantau gunung berapi Tambora, Abdul Haris, adalah dua orang yang paling dekat dengan suami Nina Sapti Triaswati dan ayah Kristal Amalia itu sebelum berpulang. Dua orang itulah, bersama sekitar tiga pendaki lain dari total 23 orang, yang menemani Widjajono beristirahat saat puncak Tambora sudah di depan mata. Karena itulah, Khaldun masih ingat betul peristiwa tersebut. Meski tetap bersemangat bercerita tentang Tambora, kondisi Pak Wid -- sapaan akrab Widjajono-perlahan terus menurun. Sekitar pukul 08.00 Wita, Khaldun dan mereka yang berada di tempat Widjajono beristirahat, akhirnya membaringkan alumnus ITB tersebut sambil terus memijatnya. Namun, dalam posisi seperti itu pun pria yang gigih menyuarakan perlunya
waris jenazah. Untuk itu, dia menegaskan Kemenlu siap mendampingi pengusutan dugaan praktek jual beli organ ini jika akhirnya benar-benar terbukti. Tene mengatakan, sampai kemarin otopsi di RS di Indonesia belum dilakukan. Di bagian lain, Direktur Perlin dungan WNI dan BHI Kemenlu Tatang Razak mengatakan, terlalu dini menyimpulkan dugaan ketiga TKI tadi menjadi korban praktek jual beli organ. Tatang mengatakan jika KBRI di Kuala Lumpur mendapatkan kabar kematian ketiga TKI ini pada 2 April. Sedangkan kasus penembakan yang akhirnya merenggut nyawa tiga TKI ini terjadi pada 25 Maret. ”Ada lima polisi yang menemu kan tiga orang mencurigakan,” kata dia. Ketiga orang yang mencurigakan itu ternyata adalah TKI. Mereka membawa parang dan menutup muka dengan masker. (wan)
undangan. Pria peraih rekor antara lain Mendikbud Mohammad Nuh dengan program Bidikmisinya. Selain itu ada juga dr Oei Hong Djien pendiri museum OHD, Joko Widodo sebagai walikota yang berpihak ke pengusahan kecil dan pedanga tradisional, dan juga kepada Sutiyoso. Mantan gubernur DKI Jakarta itu mendapatkan rekor karena menjadi penggagas cetak biru sistem transportasi terpadu untuk Jakarta. (wan)
4Dari Halaman 1 puncak Tambora, lalu dipotong menjadi dua. Sarung miliknya ditambatkan ke dua bambu itu. Proses menurunkan Widjajono juga harus dilakukan dengan ekstrahati-hati. Sebab, kemiringan gunung setinggi 2.400 meter tersebut rata-rata 50 derajat. Sementara itu, Ilham sama sekali tak menyangka bahwa Widjajono bakal pergi semendadak itu. Sebab, saat tidur satu tenda kecil bersama seorang Kabid Distamben Kabupaten Bima yang diletakkan di tengah tenda besar tempat anggota rombongan lain tidur, Ilham dan Widjajono banyak bertukar pikiran. Ilham, misalnya, melaporkan beberapa potensi sumber energi yang bisa dimanfaatkan untuk listrik. Seperti sumber energi panas di Hu’u, Kabupaten Dompu. Sedangkan Widjajono bercerita tentang rencananya menjadikan Gunung Tambora sebagai lokasi geowisata. “Wamen ESDM juga ingin mengambil gambar Gunung Tambora sehingga mengajak kru TV One ikut mendaki. Agar bisa mempromosikan Gunung Tambora,” sebutnya. Melihat jalur pendakian ke Gunung Tambora yang hanya berupa jalan setapak dan medannya sulit, Widjajono pun tergerak ingin membantu memperbaiki sarana yang ada. Dia pun meminta Ilham menyusun proposal agar bisa diperjuangkan di Jakarta. Tapi, karena jalur ke Gunung Tambora masuk wilayah Kabupaten Dompu, Ilham memanggil staf Distamben Dompu agar segera membuat proposal. Karena tertarik dengan jaket gunung yang dikenakan Widjajono, Ilham juga sempat guyon agar kalau berkunjung ke Bima, membawa jaket serupa dalam jumlah banyak untuk dibagikan. Widjajono langsung merespons kalau jaket, kompor, dan semua peralatan mendaki yang dibawanya memang akan dibagikan saat turun nanti, terutama kepada Abdul Haris. Sebelum tidur, Widjajono menyetel alarm pada pukul 03.30. Sebab, dari pos 3 tempat mereka menginap, pendakian akan dilanjutkan mulai pukul 04.00 menuju puncak. “Saya
lihat Pak Wamen tidur pulas sekali malam itu,” kenang Ilham. Padahal, lanjutnya, banyak anggota rombongan yang sulit tidur karena dinginnya cuaca. Yang juga membuat Ilham terus terkenang, meski pejabat negara, Widjajono menolak dilayani secara khusus. “Bahkan, dia meminta kami memanggilnya “Mas” atau “Wamen,” tak perlu bapak,” katanya. Begitu pula saat memesan makanan untuk persiapan di Gunung Tambora. Seusai menunaikan salat Jumat di Masjid Raya Dompu, Baiturrahman, Wamen yang tak doyan daging itu memilih memesan ekor ikan kakap, cumi, dan udang. Ikan kakap dan cumi dia minta dicampur dengan nasi, kecuali udang yang dibungkus berbeda. Wamen juga memesan sekitar 20 nasi bungkus untuk bekal anggota rombongan lainnya. Saat di Dompu itulah, Ilham melihat tanda-tanda kelelahan di wajah pria yang pernah mendaki beberapa gunung di luar Indonesia tersebut setelah menempuh perjalanan darat dari Bima. Karena itu, dia memperkirakan Widjajono meninggal karena faktor fisik tersebut. Faktor lain, kemungkinan kekurangan oksigen. Sebab, di dekat puncak Tambora, Ilham melihat beberapa anggota rombongan sempat mualmual. Menurut informasi warga setempat, pada pagi hari angin memang berembus ke arah selatan, ke Desa Doropeti, Kecamatan Pekat, Dompu, tempat pendakian mereka. Mungkin angin membawa aroma belerang dari kawah Gunung Tambora yang mengandung CO2 dan mengurangi O2. Apa pun penyebab kematian nya, yang jelas, sampai di bawah, kepergian pria murah senyum itu langsung ditangisi kerumunan warga sekitar yang mengenalnya dari dua pendakian sebelumnya. Tak terkecuali Abdul Haris. “Beliau pendaki sejati. Tidak pernah mengeluh, tetap tegar walau dalam kondisi apa pun. Bahkan, sebelum benar-benar kolaps, tetap memberikan support kepada rombongan agar tetap bersemangat mendaki,” kenang Khaldun. (*/jpnn/c2/ttg)
Radar Cirebon Group
selasa pon, 24 april 2012 / 2 jumadil akhir 1433 h
HALAMAN 8
SMS Gelap Saat Ujian Nasional 1-5 ccbba 6-10 accda 11-15 dcdaa 16-20 bbddc Yang pernah ujian entah itu saat SMP atau SMA pasti nggak asing lagi dengan teks di atas. Apalagi pada saat Ujian Nasional. Tidak bisa dipungkiri setiap pelajar pasti pernah mengalami hal tersebut. Yap, SMS gelap. Tepat hari ini adalah pelaksanaan Ujian Nasional SMA se-Indonesia. Disaat seperti ini seringkali banyak bermunculan SMS yang tidak tahu siapa pengirimnya dan apa isinya. Ada yang beranggapan bahwa SMS itu hanya tipuan untuk mengelabui pelajar yang sedang melaksanakan Ujian Nasional. Karena kunci jawaban yang disebarkan lewat SMS gelap itu adalah kunci jawaban palsu. Lalu, bagaimana ya tanggapan sobat Xpresi? Cowok bernama Azhar Hanif Fakhri ini mengaku pernah mendapatkan SMS gelap yang isinya itu kunci jawaban untuk soal ujian. Azhar selalu menanggapinya dengan serius sebagai cadangan jawaban. Wah, awas tuh Azhar terjebak kunci jawaban palsu! “Emang udah tradisinya kali ya. Apalagi kalau dapat kunci
jawabannya itu pelajaran matematika. Ya udah disimpen aja dulu tuh jawaban untuk cadangan,” ungkap siswa SMAN 6 Cirebon tersenyum. Lain halnya dengan siswa SMAN 7 Cirebon ini. Rangga Darmawan lebih mawas dan teliti jika mendapatkan SMS gelap tersebut. Baginya, jangan mudah percaya terlebih dahulu dengan isi SMS itu. Mungkin saja SMS itu malah menjadi ranjau untuk pelajar yang sedang Ujian Nasional. “Dilihat dulu isi smsnya. Terus disamain soalnya. Benar apa nggak tuh jawabannya. Jangan langsung percaya aja, barangkali menyesatkan,” katanya. Lanjut, menurut Xandra Junia jika dia mendapatkan SMS gelap seperti itu sikapnya hanya membiarkan saja. Karena baginya, SMS gelap itu nggak penting keberadaannya. “Aku mah kalau ada yang ngirim SMS kayak gitu dibiarin aja lah. Lagian itu SMS yang nantinya bakal sesat. Kita kan nggak tahu siapa dan tujuannya apa pengirim SMS itu,” ujar siswi SMAN 7 Cirebon ini. Nah, sekarang yang lagi Ujian Nasional fokus saja mengerjakan soal. Jangan terpengaruh SMSSMS yang tidak jelas asalusulnya. Tetap percaya diri dengan kemampuan kalian, oke! (finna)
Pernah Dapat SMS Gelap? Pernah 94,12% Nggak 5,88%
Reaksinya? Percaya 11,04% Nggak 83,18% Biasa Aja 5,78%
Yakin dan Percaya Diri SMS gelap. Ya, namanya juga ”gelap” tidak jelas siapa yang mengirimnya dan isinya pun tidak bisa dipastikan kebenarannya. Sama halnya seperti yang dikatakan Hesti Sugesti. Dirinya mengaku tidak mengerti dengan yang namanya SMS gelap. ”Itu tuh ulah orang yang tidak bertanggungjawab. Bisa dibilang usil juga orang yang ngirim SMS nggak jelas gitu,” jelasnya. Selain itu, menurut Hesti, isi SMS gelap juga sangat aneh dan tidak masuk akal. ”Aneh aja rasanya. Orang soal belum ada udah tahu jawabannya. SMS gelap itu cuma buat ngerjain pelajar aja,” kata siswi kelas 12 ini. Walaupun banyak beredar SMS gelap di kalangan pelajar, tapi Hesti tidak merasa takut dan cemas dengan hal tersebut. ”Yang penting sih kita nggak boleh terpengaruh sama SMS gelap dan jangan percaya. Yakin dengan diri sendiri aja,” pungkas Hesti mengakhiri. (alvin)
Hesti Sugesti, MAN 3 Cirebon
Isi dari SMS Gelap? Kunci Jawaban 64,11% Doa Berantai 21,34% Lainnya 14,55%
Hiking
Berolahraga Sekaligus
Wisata Rekreasi sekaligus berolahraga dengan berjalan kaki tentunya menjadi kegiatan yang murah dan mudah dilakukan oleh semua orang. Khususnya remaja yang masih dalam tahap produktivitas. Sangat tak terhitung manfaatnya. Terlebih lagi, jika sedang mengalami stres setelah menghadapi kegiatan belajar yang rutin di sekolah. Jenuhnya menghadapi berbagai soal-soal hitungan ataupun teori pengasah otak, tidak ada salahnya kalau menggunakan waktu luang dengan berekreasi sambil berolahraga. Selain mengurangi stres, menambah kebugaran fisik, juga baik untuk kesehatan mental. Seperti yang dilakukan oleh salah seorang pelajar SMA yang memiliki hobi berjalan kaki di alam terbuka atau yang biasa kita kenal dengan hiking. Salah satunya mendaki gunung. Risa Rahana Angelia mengaku tidak canggung dengan aktivitasnya yang bisa dikatakan sedikit berbahaya. Namun baginya, aktivitas ini membuat dirinya refresh. ”Mendaki gunung itu otomatis kita melihat pemandangan yang indah, menyusuri jejak di hutan-hutan. Itu bisa membuat otak kita santai. Ruwetnya pikiran hilang sudah dengan kegiatan hiking ini,” ungkapnya. Kegiatan yang hanya membutuhkan stamina cukup dan beberapa perbekalan pangan ini tidak boleh disepelekan. Biasakan jogging setiap pagi adalah langkah awal untuk melakukan hiking. ”Kalau kita sudah terbiasa dengan olahraga pagi setiap hari, minimal jogging untuk persiapan fisiknya. Maka, kita tidak akan kelainan otot alias kram yang biasa dialami para pendaki amatiran lainnya,” jelas Risa tentang persiapan utamanya. Tak hanya persiapan fisik, kesiapan mental juga sangat berpengaruh dengan keadaan tubuh yang fit. Selain itu, ilmu pengetahuan juga dibutuhkan. Salah satunya pengetahuan untuk dapat hidup di alam bebas (survival).
foto-foto: ist
BERKABUT. Sempatkan berpose saat Risa dan teman-temannya dalam perjalanan.
Kemampuan yang perlu bagi pendaki pemula adalah pengetahuan tentang navigasi darat dan Emergency Medical Care (EMC) praktis. ”Yang namanya hiking pasti berhubungan dengan alam liar. Ilmu tentang survival sangat berguna disini. Kita harus bisa membaca peta atau kompas, karena jalur di alam bebas itu tidak mudah dihafal dengan keadaan alam yang selalu berubah-ubah. Jadi, ketika tiba-tiba tersesat, kita tidak bingung. EMC tentang keterampilan dalam penggunaan P3K juga penting,” tutur Risa. Pengenalan terhadap alam bisa kita dapatkan dengan kegiatan hiking ini. Tidak hanya melihat pemandangan yang indah dari puncak, tapi alangkah menakjubkannya kita bisa mengetahui berbagai macam fauna dan flora di hutan yang belum pernah kita lihat sebelumnya. (riza)
Serius Belajar Lebih Aman Sebelum Ujian Nasional pelajar bingung dengan banyaknya SMS gelap yang masuk ke inbox handphonenya. Wah.. wah.. kehadiran SMS yang tidak jelas kebenarannya itu membuat pelajar bukannya konsentrasi ujian malah sibuk dengan isi pesan gelap itu. Simak yuk komentar dari sobat Xpresi kita tentang SMS gelap. ”Ulah dari kerjaan orang-orang yang nggak tanggungjawab. Kurang kerjaan juga ngirimin SMS yang nggak jelas gitu. Bisa ngerugiin pelajar tuh pastinya,” kata Inggrit Septiowati siswi SMK Islamic Centre ini. Menurut Inggrit, sebagai pelajar
kita harus menanggapi hal itu dengan bijaksana. ”Tapi anehnya banyak pelajar yang masih percaya sama SMS gelap itu. Kalau kata saya sih itu hal yang bodoh. Sebaiknya kita jangan langsung percaya, teliti dulu,” lanjut Inggrit. Sependapat dengan yang dikatakan Inggrit, Ratna Asrini Dewi juga menuturkan bahwa SMS gelap itu ulah dari orang yang tidak jelas asalnya. ”Nggak ada manfaatnya kalau kita percaya langsung sama SMS gelap gitu. Bisa aja itu SMS merugikan,” tutur siswi SMKN 1 Kedawung ini. Selain itu, Ratna juga mengatakan
kalau SMS gelap itu menyesatkan pelajar. ”Asalnya aja nggak tahu dari mana. Isinya juga pasti belum jelas bener apa nggak. Takutnya sesat SMS kayak gitu tuh,” pungkasnya. Ayu Qomariah memilih untuk percaya diri dengan kemampuan yang dimilikinya untuk mengerjakan soal Ujian Nasional. Karena itu, ia tidak mudah percaya dengan SMS gelap itu. ”Mending juga belajar yang bener supaya sukses Ujian Nasionalnya. Dan emang sebaiknya jangan percaya deh SMS gelap gitu,” ungkap Ayu. (alvin)
DI PUNCAK. Berhasil mencapai puncak pendakian, Risa dan teman-temannya tetap semangat foto bersama.
CUACA CIREBON Hujan, 280C
BANDUNG Hujan, 270C
Sambut UN, GO Gelar Istighotsah
Nurwati
Asyik Kelola Warung Makan
KEJAKSAN – Ganesha Operation (GO) menggelar istighotsah jelang pelaksanaan Ujian Nasional (UN) SMP. Diikuti sekitar 1000 siswa-siswi, dari seluruh unit Go wilayah Cirebon. Kepala Cabang GO Cirebon, Yosep Ismail Sapari ST mengatakan, kegiatan istighotsah merupakan agenda rutin jelang UN bagi siswa
JAKARTA Hujan, 290C
MENJELANG pensiun, Nurwati (55) telah mempersiapkan diri. Kasi Pelayanan Umum Kelurahan Kalijaga Cirebon ini sejak awal April, mulai asyik mengelola warung makan. “Ya, memang
4 Ke Hal...19
4 Ke Hal...19
Ingsun Titip Tajug lan Fakir Miskin
selasa pon, 24 april 2012 / 2 jumadil akhir 1433 H
Radar Cirebon Group
Ujian di Kelas Beratap Jebol
sms polling Masih Ingatkah Anda Berapa Tarif Angkutan Kota Saat Ini?
seputar gerage
Seloroh Wali Kota: Dipakai Siswa SMP Terbuka, Kelasnya Juga Terbuka
Foto: Ist/Radar Cirebon
DOA BERSAMA. Kepala SMPN 1 Kota Cirebon, Drs Tusman MPd saat berdoa bersama anak yatim piatu, menghadapi pelaksanaan UN, kemarin.
SMPN 1 Doa Bersama Anak Yatim KEJAKSAN - Menghadapi pelaksanaan ujian nasional (UN), SMPN 1 Kota Cirebon telah mempersiapkan diri. Tidak hanya usaha, tapi juga doa. Seperti yang dilakukan kemarin, siswa kelas IX-nya melakukan doa bersama anak yatim. Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Cirebon, Drs Tusman MPd mengatakan, kegiatan ini rutin dilakukan menjelang pelaksanaan UN. Bertujuan memberi kemudahan para siswa dalam mengikuti UN. “Kegiatan doa bersama anak yatim adalah gagasan dari para siswa, supaya lebih barokah karena ikut didoain anak yatim,” ujarnya kepada Radar, kemarin. Tak hanya lebih barokah, kata dia, tapi sisi lainnya adalah para siswa menumbuhkan rasa 4 Ke Hal...19
HARHAMUKTI - Pelaksanaan ujian nasional (UN) di SMPN 9 Kota Cirebon memprihatinkan. Pasalnya, meski UN berjalan dengan lancar, namun ruangan yang digunakan untuk UN justru mengundang kekhawatiran. Salah satu ruangan ujian untuk siswa SMP Terbuka dengan kondisi plafon jebol. Kepala SMPN 9 Kota Cirebon, Elang Tommy mengatakan, kerusakan seperti itu sudah berlangsung sejak peninggalan kepala sekolah yang lama. Sementara, ia mengaku menjabat di sekolah itu baru 8 bulan. “Itu (kerusakan, red) sudah dari kepala sekolah yang dulu. Sejak awal saya menjabat juga sudah seperti itu,” ujarnya, Senin (23/4). Tommy menjelaskan, kerusakan seperti itu tidak hanya ada di satu ruangan. Juga di ruangan lain, khususnya di lantai 2. “Itu belum seberapa mba. Banyak kelas yang seperti itu. Coba tadi ke yang di atas (lantai 2, red). Rusaknya lebih parah lagi,” terangnya. Berbagai macam proposal bantuan, kata dia, sudah diajukan pada dinas Pendidikan Kota Cirebon. Meski sempat berhembus wacana akan segera dilakukan renovasi, namun Tommy menyayangkan hingga saat ini belum ada realisasi. “Kami sih inginnya sekolah ini dapat bantuan. Pengajuan sudah kami lakukan mulai dari penyusunan RAPBS (rencana anggaran pendapatan belanja
FOTO: IDA AYU KOMANG/RADAR CIREBON
ABAIKAN KESELAMATAN. Ruang ujian di SMPN 9 Kota Cirebon sangat memprihatinkan. Selain terlihat kumuh, plafon kelas pun terlihat jebol dan membahayakan siswa.
4 Ke Hal...19
Warga GSP Tertinggi Bolos Undangan E-KTP KESAMBI – Kabid SIAK (Sistem Infor masi Administrasi Ke p e n d u d u k a n ) , Disdukcapil Kota Cirebon, Drs Anan Suyitno mengaku masih banyak warga yang 4 Ke Hal...19
Warga yang Telah Penuhi Undangan E-KTP Kecamatan Harjamukti Kecamatan Kesambi Kecamatan Pekalipan Kecamatan Lemahwungkuk Kecamatan Kejaksan Jumlah Prosentase
56.350 orang 41.821 orang 21.172 orang 31.522 orang 23.889 orang 174.754 orang 91.34 persen foto: muhammad irfan/radar cirebon.
CINTA ANGKOT. Penumpang saat akan menaiki angkot demi sampai ke tempat tujuan.
Saat Angkot Bukan Lagi Pilihan
Sampai Lupa Tarif foto: abdullah/radar cirebon
TANYA LAYANAN. Salah satu Ketua RT di wilayah Pelandakan, menanyakan jadwal perekaman data E-KTP di wilayahnya, kepada Kabid SIAK, Drs Anan Suyitno (kiri), Senin (23/4).
HAL sepele, namun Meningkatnya jumlah pengendara banyak dilupakan orang. bermotor tiap tahun, membawa Mengingat tarif angkot, dampak pada pengguna Angkutan Kota saat ini bisa dikatakan bukan suatu kebiasaan (angkot). Kian memicu masyarakat para pengendara lupa besaran tarif angkot, karena motor. Sebab selain jarang bagi naik angkot, mereka juga semakin jarang bepergian dengan salah terbiasa dengan rutinitas sehari-hari menggunakan satu sarana transportasi publik itu. 4 Ke Hal...19
Dr H Maman SW SpOG, Penulis ‘Mencari dan Mengenal Allah ke Mekah Ataukah ke Cina’
Karya Rampung Setelah Enam Belas Tahun Menjadi seorang dokter, bukan ukuran sukses bagi dr H Maman SW SpOG. Ia memilih berusaha mewujudkan pesan orang tua, untuk mengenal Allah dan pergi ke Cirebon, sebelum keduanya ‘pergi’.
PERGURUAN TINGGI YPIB Y A Y A S A N
P E N D I D I K A N
I M A M
B O N J O L
MENERIMA MAHASISWA BARU
STF
SEKOLAH TINGGI FARMASI
S1 Farmasi H. SATMAJA (Pendiri YPIB)
STIKes
Terakreditasi BAN-PT
S1 Keperawatan D3 Kebidanan
AKPER
D3 Keperawatan
INFO PENDAFTARAN : - Jl. Perjuangan - Majasem No.07 Cirebon Telp. (0231) 488759 Hp.08121480117 - Jl. Gerakan Koperasi No.003 Majalengka 45411 Telp.(0233) 282004
Adinda Pratiwi, Harjamukti BUKU setebal 176 halaman serta CD berisikan power point dan soft copy buku terpajang di meja ruangannya. Hasil tulisan dokter spesialis kandungan itu, berjudul, ‘Mencari dan Mengenal Allah ke Mekah Ataukah ke Cina’. Dengan proses sangat lama. Bukan satu atau dua tahun proses pembuatannya, hingga memakan waktu enam belas tahun. Pria asal Jakarta ini mengeluarkan buku setelah mendapat dorongan rekan-rekan SMA. Ia membuat buku pada awal tahun 1996 setelah reuni SMA di akhir tahun 1995. Pada saat itu,
foto: adinda pratiwi/Radar cirebon
TUNAIKAN AMANAT. Dr H Maman SW SpOG menunjukkan naskah bukunya.
Maman diberi kepercayaan untuk mengisi acara siraman rohani di sekolah almamaternya. Seperti seorang kiai, Maman berceramah menyampaikan dakwah tentang agama Islam. Tak disangka, ceramah yang disampaikan justru mendapat respons baik dari para rekannya. Bahkan, para guru saat itu takjub melihat perubahan pada Maman. “Dulu waktu SMA dengan pada saat reuni kan beda. Maka dari itu, semua yang menyaksikan saya ceramah kaget,” ujarnya, Senin (23/4). Ceramahnya yang dinilai bagus, diminta untuk dikembangkan melalui sebuah karya. Berupa buku untuk dapat dinikmati masyarakat lebih luas. “Nggak lama, setelah reuni saya mulai garap bukunya,” katanya. Dibarengi dengan kesibukan tenaga medis, Maman terus menggali ilmu pengetahuannya. Berguru ke berbagai ahli Islam. Agar tulisan yang ditulis tidak menyalahi aturan. Alhasil, setelah menjalani proses panjang, ia mampu merampungkan karyanya. Seolah menjadi suratan dari kedua orang 4 Ke Hal...19
selasa pon 24 april 2012 / 2 jumadil akhir 1433 H
cirebon ekspres
Radar Cirebon Group
10
seputar gerage Aksi Solidaritas untuk Ahmad dan Syahril CIREBON – Mahasiswa Cirebon yang tergabung dalam Konami (Konsolidasi Mahasiswa Nasional Indonesia), menggelar aksi solidaritas, menindaklanjuti penangkapan Ahmad dan Syahril yang belum juga bebaskan, Senin (23/4). Koordinator Lapangan, Anton Sulaiman mengatakan, aksi ini adalah wujud keprihatinan dan menuntut pembebasan keduanya. “Di sana juga sudah ada LBH yang akan membantu. Kami prihatin, apalagi kabar terakhir yang didapat mereka justru disuruh tanda tangan perpanjangan penahanan,” katanya kepada Radar. Para pendemo yang menyuarakan tuntutannya di Lampu Merah Pemuda-By Pass ini, sempat adu mulut dengan aparat kepolisian dan mengejar sejumlah mobil berplat merah. Untuk mengantisipasi adanya kericuhan, para pendemo dibubarkan. “Kalau sampai awal Mei keduanya masih belum dibebaskan, kami akan gelar aksi yang lebih besar lagi di Jakarta,” pungkasnya. (nda)
Foto: Abdullah/Radar Cirebon
PROTES. Plt Kajari RM Arifin SH MH marah besar begitu melihat mahasiswa hendak membakar ban di depan kantornya, Senin (23/4).
Tanggapi Dingin Ancaman Laporan Aksi LSM Disinyalir Ditumpangi Foto: Ida Ayu Komang/Radar Cirebon
MEMBANGGAKAN. Siswa-siswi SMAN 2 Kota Cirebon yang berhasil menjadi juara di ajang OSN tingkat Kota Cirebon, berfoto bersama dengan guru pembina, kemarin.
SMAN 2 Cirebon Sabet 14 Piala OSN CIREBON - Prestasi membanggakan kembali diraih SMAN 2 Kota Cirebon. Kali ini, Rintisan Sekolah Berstandar Internasional itu berhasil menyabet 14 Piala Olimpiade Sains Nasional tingkat Kota Cirebon, belum lama ini. Kepala SMAN 2 Kota Cirebon, Suroso SPd MPd mengaku bangga dengan torehan prestasi yang telah diraih anak didiknya. Suroso mengatakan, terjadi peningkatan raihan prestasi OSN di tahun ini. Bila tahun sebelumnya hanya 9 piala, tahun ini SMAN 2 mampu menyabet 14 piala OSN. “Ini adalah sebuah prestasi yang sangat membanggakan,” ujarnya, Senin (23/4). Suroso menyampaikan, torehan anak didiknya berkat dukungan semua pihak. Termasuk pemberian pembinaan pada anak didik yang dilakukan sejak Oktober lalu. “Kita rutin mengadakan pembinaan dan alhamdulillah, hasil yang kami capai cukup maksimal,” jelasnya. Pembinaan tersebut, kata dia, akan digelar secara berkesinambungan. Meski sudah menyabet 14 piala, namun SMAN 2 tetap berbenah diri. Karena keempat belas siswa itu harus berangkat ke Bandung dan berkompetisi lagi di tingkat yang lebih tinggi. “Semoga nanti siswa-siswi kami ini bisa memberikan yang terbaik dan menjadi juara nasional,” tukasnya. Sementara, Peraih juara 1 OSN Fisika asal SMAN 2, M Reza Islami mengaku bangga dengan torehan dirinya. Karena, target juara yang diimpikannya terwujud. “Tahun kemarin ikut OSN juga, tapi dapatnya juara 2. Maka dari itu, berkat pembinaan dan latihan keras, akhirnya kita bisa memberikan yang terbaik pada sekolah,” tutur siswa kelas XI ini. Adapun prestasi yang diraih SMAN 2 dalam OSN tingkat Kota Cirebon, adalah juara 3 OSN Matematika atas nama Riyani Jana Yanti, juara 1 OSN Fisika atas nama R Reza islami, juara 2, 3 dan 4 OSN kimia atas nama Syarifah Fauziah, Fadly Aufar, dan Firsty Kartika. Lalu juara 1 dan 2 OSN biologi atas nama Ferdi Pangestu dan Dimas Indra. Juara 2, 3, dan 4 OSN Komputer atas nama M Faisal, Harits M dan Ahmad Muhacmin, juara 4 OSN Astronomi atas nama Yunike T. Juara 4 OSN Ekonomi atas nama Lusi Martha, serta juara 1 dan 2 OSN Kebumian atas nama Rosalina Azmi dan Tasya Widiarsih. (kmg)
CIREBON - Langkah sejumlah LSM Cirebon yang akan melaporkan Plt Kajari Cirebon, RM Arifin SH MH ke Kejagung, karena dianggap melecehkan masyarakat, ditanggapi dingin. Pria kelahiran Madura ini memilih no comment saat ditanya komentarnya. “Saya no comment untuk komentar itu,” kata Arifin, Senin (23/4). Menurut Arifin, saat itu sebenarnya dirinya sudah menunggu para LSM. Karena karena tidak kunjung datang, akhirnya pergi memenuhi undangan kegiatan lain. Bahkan tidak lama perginya. Disinggung tentang gelar perkara, pria kelahiran Madura ini menegaskan hingga saat ini Kejati Jabar belum melakukan gelar perkara. Tapi sudah laporan
ke kejati. Menurut Arifin, pihaknya akan mengekspos perkara apakah ada indikasi keterlibatan atau tidak. Melihat suasana dan hasil pemeriksaan, pihaknya merasakan masih kurang. “Setiap selesai hasil pekerjaan yang sudah kita lakukan, ekspos perkara wajib sebelum melangkah selanjutnya,” tandasnya. Pihaknya juga tidak mau gegabah menentukan status seseorang, karena untuk mementukan seseorang terlibat atau tidak, mengacu kepada bukti-bukti. Ketua LSM Gapura, H Teguh Prayitno kepada Radar menyesalkan sikap LSM yang mendatangi kejaksaan. Langkah itu ada indikasi ditumpangi kepentingan-kepentingan tertentu. Karenanya dirinya enggan ikut bergabung. Karena sejak awal sudah muncul gelagat tidak beres. “Dari awal saya kurang respek dengan cara-cara mereka, makanya tidak mau ikut-ikutan,” pungkasnya.
DEMO KASUS DISDIK Aksi demo yang dilakukan mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Peduli Pendidikan (AMP2), tentang dugaan korupsi di disdik, kemarin berlangsung ricuh. Ini dipicu ketika di depan pintu masuk kejari, mahasiswa yang jumlahnya hanya sekitar 10 orang ini hendak membakar ban. Tapi oleh petugas piket kejaksaan dicegah. Dengan alasan mengganggu perkantoran. Karuan saja mahasiswa langsung bereaksi, dengan menarik kembali ban bekas, dan berusaha langsung menyiram dengan bensin. Karena tidak mau mengambil risiko, salah satu pegawai kejaksaan langsung menarik paksa, termasuk polisi turut mengamankan ban bekas. Ini kian membuat mahasiswa marah. Sampai terjadi aksi dorong antara pegawai kejari dengan mahasiswa. Melihat situasi memanas, Plt
Kajari R M Arifin SH MH dari lantai II langsung ke tempat kericuhan. Bahkan Arifin langsung memarahi mahasiswa sambil menunjuknunjuk. Tidak hanya itu, Arifin bahkan sempat mengusir mahasiswa jika tetap membakar ban. “Ini kantor saya, tidak akan saya izinkan kalin membakar ban di sini, saya keluar dan minta demo ini bubar,” teriaknya. Tidak sampai di situ, Arifin bersikeras jika mahasiswa dianggap tidak beretika, dan tetap membakar ban, dirinya akan melaporkan mahasiswa ke polisi untuk menangkapnya. Karena izin ke kepolisian adalah demo, bukan izin membakar ban. Arifin tidak melarang mahasiswa berdemo, tapi disampaikan dengan santun dan beretika. Karena dirinya yang pernah merasakan menjadi demonstran, tidak sreg apabila demo dilakukan anarkis. Koordinator lapangan aksi AMP2 Dede mengatakan, dunia
pendidikan adalah hal yang terpenting dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia. Namun yang menyedihkan ketika dunia pendidikan ini justru malah dikotori oleh orangorang yang tidak bermoral, tidak jujur. Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Cirebon, kata Dede, justru terindikasi melakukan penyimpangan dana APBD yang bersumber dari bantuan Pemprov Jabar, sekitar Rp17,89 miliar. Persoalan ini bahkan sudah ditindaklanjuti dengan adanya laporan ke kejaksaan, tertanggal 13 Januari 2012. Namun hingga saat ini kejaksaan belum menunjukkan keseriusannya dalam mengusut kasus ini. “Kami menuntut kadisdik untuk mengundurkan diri dari jabatannya. Usut tuntas korupsi di disdik sampai keakar-akarnya, reformasi total dunia pendidikan dan sterilisasi disdik dari koruptor,” pungkasnya. (abd)
Raperda Menara Telekomunikasi Rampung Dibahas CIREBON - Draf raperda menara bersama telekomunikasi telah rampung dibahas. Ketua Pansus Raperda Menara Bersama Telekomunikasi, Dani Mardani SH MH mengatakan, rencananya, akhir bulan April, raperda tersebut akan diparipurnakan. Politisi PAN ini mengatakan, dengan ditetapkannya raperda tersebut, maka kemungkinan ada 6 menara yang harus disesuaikan dengan ketentuan raperda ini.
e-KTP
Kartu Tanda Penduduk Elektronik
Karena, keberadaannya di luar zona cell plan. “Karena ada 6 menara yang keberadaan di luar zona cell plan, maka kemungkinan keenam menara tersebut akan disesuaikan atau dirobohkan,” ujarnya, Senin (23/4). Kemudian, kata dia, dengan ketentuan untuk menara harus 4 operator seluler, sedangkan kondisi menara tersebut hanya diperuntukan single operator, maka berpotensi puluhan
HIMBAUAN
TERTIB ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN MERUPAKAN KEWAJIBAN BAGI SELURUH PENDUDUK INDONESIA MUMUNYA, DAN WARGA KOTA CIREBON KHUSUSNYA YANG MERUPAKAN SEBAGAI IDENTITAS JATI DIRI SESEORANG. BAHWA DALAM RANGKA MENINDAKLANJUTI PERATURAN PRESIDEN NO.26 TAHUN 2009 TETANG PENERAPAN KARTU TANDA PENDUDUK (KTP) BERBASIS NOMOR INDUK KEPENDUDUKAN (NIK) SECARA NASIONAL. MEMILIKI KTP WAJIB HUKUMNYA BAGI WARGA NEGARA YANG TELAH MEMENUHI SYARAT . DAN DENGAN MEMILIKI KTP BERARTI TELAH MEMBANTU TERTIB ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN, SEBAGAIMANA DIAMANATKAN UU NO.23 TAHUN 2006 TENTANG ADMINDUK. KTP BERBASIS NIK SECARA NASIONAL ATAU DISEBUT KTP ELEKTRONIK ADALAH KTP YANG MEMILIKI SPESIFIKASI DAN FORMAT KTP NASIONAL DENGAN SISTEM PENGAMANAN KHUSUS YANG BERLAKU SEBAGAI IDENTITAS RESMI YANG DITERBITKAN OLEH DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL. SAYA SUTISNA, SH KEPALA DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL KOTA CIREBON MENGHIMBAU KEPADA SELURUH WAJIB KTP YANG BELUM MELAKUKAN PEREKAMAN DATA KTP ELEKTRONIK (E-KTP) AGAR SEGERA DATANG KE TEMPAT PELAYANAN E-KTP DI TIAP-TIAP KECAMATAN PALING LAMBAT SAMPAI DENGAN TANGGAL 30 APRIL 2012.DENGAN PERSYARATAN MEMBAWA KARTU KELUARGA. DEMI TERTIB ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN MARI KITA SUKSESKAN PROGRAM PENERAPAN E-KTP DI KOTA CIREBON
DISDUKCAPIL KOTA CIREBON
menara harus rekonstruksi atau dibongkar dan dibangun ulang agar bisa menampung 4 operator seluler. “Ada belasan menara juga yang harus disesuaikan juga karena
keberadaannya di zona yang melebihi dari 2 titik dalam 1 zona,” terangnya. Bagi menara-menara yang tidak berizin, pemkot tidak harus menunggu perda menara
bersama telekomunikasi diparipurnakan. “Pemkot harus segera menertibkannya,” tukas pria yang juga Anggota Komisi A DPRD Kota Cirebon ini. (kmg)
SELASA PON 24 APRIL 2012 / 2 JUMADIL AKHIR 1433 H
BUNDERAN KIJANG Manula Pingsan di Pinggir Jalan ANJATAN - Seorang manula terkapar di tepi jalan raya Anjatan, tepatnya di depan kampus SMKN 1 Anjatan dengan kondisi tak sadarkan diri. Semula, pria lanjut usai berumur sekitar 70 tahun itu sulit dikenali, lantaran tidak membawa identitas diri. Namun belakangan diketahui, jika pria berperawakan kurus dengan tinggi sekitar 150 cm itu adalah Niryo, warga Desa Sukra Wetan, Blok Kedungdawa, Kecamatan Sukra. Keterangan yang dihimpun Radar, penemuan kakek tua pada Minggu sore (22/4) sekitar pukul 19.15 itu, sempat membuat heboh penduduk yang melintas di jalan raya Anjatan. Pasalnya, saat ditemukan, Niryo dalam kondisi pingsan. Baju lengan panjang warna putih dan celana ungu selutut yang dipakainya dalam kondisi kotor bercampur lumpur. Warga menduga, manula itu korban penganiayaan atau hipnotis. Tapi saat dibawa ke Puskesmas Anjatan, polisi tidak menemukan tanda-tanda kekerasan. “Tensinya tinggi. Kemungkinan dia kena serangan jantung,” ujar salah seorang petugas medis di Puskesmas Anjatan. Khawatir kondisi kesehatannya memburuk, petugas Polsek Anjatan lantas merujuknya ke RSUD Pantura Patrol. Beruntung, tidak berapa lama kemudian, keluarga Niryo datang menjemput. (kho)
INDRAMAYU
Radar Cirebon Group
Kecelakaan, Tetap Ikut UN INDRAMAYU - Plt Sekda Indramayu H Ahmad Bachtiar SH memantau pelaksanaan ujian nasional (UN) SMP/MTs hari pertama, Senin (23/4), mewakili Bupati Indramayu Hj Anna Sophanah yang berhalangan hadir. Dalam pemantauan di SMPN 1 Juntinyuat itu, sempat ditemukan adanya siswa yang tengah sakit akibat kecelakaan, namun tetap mengikuti ujian nasional (UN). Di sekolah ini terdapat 324 siswa peserta UN
dan semuanya hadir. “Saya salut terhadap siswa yang dalam kondisi sakit akibat kecelakaan, namun tetap hadir demi mengikuti ujian nasional. Ini bukti semangat mereka dalam menghadapi UN,” tandasnya. Sebelumnya, sekda mengawali pemantauan UN dari SMPN 2 Sindang. Di sekolah ini, Ahmad Bahtiar langsung melakukan pengecekan terhadap jalannya UN di sekolah tersebut. Didampingi oleh kepala SMPN
2 Sindang, Dr H Abdul Mutholib MPd, sekretaris daerah mengecek ruang yang dijadikan sekretariat dan juga menyusuri semua ruangan yang dijadikan sebagai tempat berlangsungnya ujian. Di sekolah tersebut, sebanyak 172 siswa semuanya mengikuti ujian nasional. Selanjutnya, pemantauan dilanjutkan ke SMPN Unggulan Sindang. Di sekolah yang dipimpin oleh Dra Hj Sri Sunarti Kusin ini, dari 237 siswa terdapat 1 siswa
yang tidak bisa mengikuti ujian dikarenakan kondisi sakit. Melihat kejadian ini, sekretaris daerah segera memanggil kepala sekolah untuk mencari solusinya. Sekda menjelaskan, berdasar kan pemantauannya, pelaksanaan UN SMP ini lebih siap bila dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya, dan kondisinya sudah lebih baik. Pelaksanaan UN SMP berlangsung sejak tanggal 23 sampai 26 April mendatang, dan setiap harinya
hanya mengujikan satu mata pelajaran. Pada hari pertama Senin ini, mata pelajaran yang diujikan yakni Bahasa Indonesia, yang selanjutnya disusul dengan mata pelajaran Bahasa Inggris, Matematika dan IPA. ”Berdasarkan pantauan kami, pelaksanaan ujian nasional bagi siswa SMP/MTs ini berjalan lancar, dan mudah-mudahan hasilnya juga sesuai dengan yang kita harapkan,” tandas Bachtiar. (oet)
PKS Pawai Tebar Bunga
FOTO: UTOYO PRIE ACHDI/RADAR INDRAMAYU
MUDAH. Kepala PT Pos Indonesia Divisi Regional Jawa Barat, Hariyanto SE MM dan Dirut PDAM Tirta Darma Ayu Indramayu, H Suyanto MT, menandatangani MoU tentang pembayaran tagihan PDAM, Senin (23/4).
Bayar Ledeng Bisa Lewat Kantor Pos INDRAMAYU - Masyarakat Indramayu, khususnya pelanggan PDAM kembali diberikan kemudahan untuk membayar tagihan bulanan. Pasalnya, mulai bulan Mei 2012, mereka bisa melakukan pembayaran tagihan PDAM di Kantor Pos terdekat. Hal tersebut sesuai dengan perjanjian kerjasama yang telah ditandatangani bersama, Senin (23/4), di Pendopo Kabupaten Indramayu. Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dilakukan oleh Kepala PT Pos Indonesia Divisi Regional V Jawa Barat, Hariyanto SE MM, dan Direktur Utama PDAM Tirta Darma Ayu Indramayu, H Suyanto MT. Ikut menyaksikan Plt Sekda Indramayu, H Ahmad Bachtiar SH, unsur Muspida, Ketua DPRD Drs HA Rozaq Muslim MSi, Kepala Kantor Pos Indramayu Norman Fitriadi, para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), kepala-kepala Kantor Pos kabupaten/kota di Jawa Barat, dan undangan lainnya. Kepala PT Pos Indonesia Divisi Regional V Jabar, Hariyanto SE MM menjelaskan, kerjasama ini dilakukan untuk membantu masyarakat dalam melakukan pembayaran tagihan PDAM. Dengan adanya kerjasama ini, maka masyarakat bisa melakukan berbagai macam pembayaran sekaligus di kantor pos. Mulai dari pembayaran listrik, angsuran motor, hingga tagihan PDAM dan yang lainnya. Dikatakan Hariyanto, kerjasama dengan PDAM juga sudah dilakukan di sejumlah kabupaten/kota lainnya di Jawa Barat. Di antaranya Kota dan Kabupaten Bandung, Purwakarta, Tasikmalaya dan Karawang. Khusus untuk Kabupaten Indramayu, tuturnya, akan dilakukan pelayanan di satu kantor pos utama dan 16 kantor cabang, serta di agen-agen kantor pos yang ada di berbagai pelosok Indramayu. “Pada intinya, melalui kerjasama ini kami ingin memberikan kemudahan bagi masyarakat,” tandas Hariyanto, didampingi Kepala Kantor Pos Indramayu, Norman Fitriadi. Sementara Direktur Utama PDAM Tirta Darma Ayu, H Suyanto MT mengatakan, kerjasama ini merupakan salah satu bentuk komitmen PDAM untuk mengutamakan pelayanan terhadap pelanggan. Melalui kerjasama ini diharapkan mampu meningkatkan laba PDAM. Dikatakannya, selama ini tingkat pembayaran tagihan PDAM baru mencapai 80 persen, dan melalui kerjasama dengan PT Pos Indonesia diharapkan akan mengalami peningkatan. (oet)
11
FOTO: UTOYO PRIE ACHDI/RADAR INDRAMAYU
TEBAR BUNGA. DPD PKS Indramayu menggelar Peringatan Hari Kartini 2012 dengan mengadakan pawai sambil menebar bunga, Sabtu (23/4) lalu.
Tim Nefoursi Rebut Juara Voli O2SN TERISI – Titel sebagai sekolah yang terus mencetak atlet pelajar bola voli berprestasi, layak diberikan kepada SMP Negeri 4 Terisi. Itu dibuktikan dengan raihan gelar juara pada pentas Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat Kabupaten Indramayu. Kendati hanya merebut juara II dan III, tim bola voli putra dan putri Nefoursi (sebutan SMPN 4 Terisi, red) yang dikapteni Beni Mulyana serta Fitriani Dewi, berhasil menasbihkan diri sebagai yang terbaik. Itu karena, hampir semua pemain yang diterjunkan adalah lapis dua atau hanya diperkuat murid kelas VII dan VIII. Sedangkan kelas IX sebagai lapis pertama, urung diturunkan karena tengah menjalani persiapan Ujian
Nasional (UN). “Tapi hasil ini sudah sangat membanggakan,” kata Kepala SMPN 4 Terisi, Muhadi MPd kepada Radar, kemarin. Jika lapis pertama diturunkan, menurut Muhadi, maka hasilnya tentu sangat berbeda. Kemungkinan besar, tim Nefoursi yang dilatih Iwan Ridwan dan Roharjo, keduanya guru olahraga, bakal mampu mempertahankan gelar juara pertama seperti pada O2SN tahun sebelumnya. Dijelaskan Muhadi, olahraga bola voli memang sangat populer di SMPN 4 Terisi. Bahkan, sudah seringkali anak didiknya meraih banyak gelar juara di setiap even tingkat Kabupaten, bahkan sampai keluar daerah. Seperti di Kabupaten Sumedang dan Majalengka. Tak heran, banyak anak-anak SMPN 4 Terisi yang
tergabung dalam tim bola voli provinsi. Lebih jauh, mantan Kepala SMP 1 Terbuka Gantar ini memaparkan, meski terpencil dan jaraknya sekitar 60 kilometer dari ibu kota Kabupaten Indramayu. Namun, sivitas akademika SMP Negeri 4 Terisi bertekad menjadi salah satu sekolah yang dapat diunggulkan. Keunggulan itu tidak hanya dari segi fisik bangunan saja, tapi juga dari kualitas dan kompetensi siswanya. “Alhamdulillah, meskipun kebanyakan para siswa berasal dari kawasan hutan dan minim sarana transportasi, mereka sangat giat belajar dan punya semangat tinggi untuk menuntut ilmu. Terus terang, saya sangat bangga dengan semangat juang mereka,” tutur Muhadi.
Terpisah, Kepala UPTD Pendidikan Terisi Sinar Agung MSi memberikan apresasi kepada pelajar-pelajar SMPN 4 Terisi yang mampu menorehkan prestasi pada ajang O2SN kabupaten. “Menjadi juara untuk even tingkat kabupaten, jelas sangat sulit. Persaingannya ketat. Jadi apa yang dibuktikan oleh anakanak SMPN 4 Terisi ini dengan merebut juara di O2SN, tentu ini sangat membanggakan,” tandasnya. (kho)
INDRAMAYU - Bidang Perempuan (Bidpuan) Dewan Pengurus Daerah Partai Keadilan Sejahtera (DPD PKS) Kabupaten Indramayu, menggelar pawai dalam rangka memperingati Hari Kartini, Sabtu (21/4) lalu. Kegiatan tersebut dimulai dari Sport Center sekitar pukul 16.00 WIB. Dari Sport Center mereka berjalan menuju Toserba Yogya dan Surya sambil membagibagikan bunga kertas yang berwarna-warni, dan bross yang terbuat dari kain planel kepada seluruh masyarakat Indramayu. Selanjutnya, mereka berhenti di Pasar Mambo sambil terus membagikan logistik yang telah mereka buat sebelumnya. Menurut Ketua Bidpuan DPD PKS Indramayu, Iis Roijah SPdI, kegiatan ini bertujuan untuk memperingati Hari Kartini, yang bertemakan “Dengan memperingati Hari Kartini, kita tingkatkan peran perempuan dalam keluarga”. Menurutnya, kegiatan memperingati Hari Kartini ini serentak diadakan di seluruh Cabang Dakwah (CD) atau Dapil di Indramayu. Iis berharap, dalam memperingati Hari Kartini bisa memaknai perjuangan Raden Adjeng Kartini. Yakni bagaimana Kartini memperjuangkan agar kaum perempuan mendapatkan pengajaran dan pendidikan yang sama, karena ini akan mempunyai pengaruh besar bagi kaum perempuan. “Perempuan adalah ibu manusia, dari rahim merekalah manusia dilahirkan, menyelamatkan perempuan dari keterbelakangan dan kebodohan terhadap ajaran agamanya, sama artinya dengan menyelamatkan masa depan umat manusia. Perempuan bisa berperan sebagai guru bagi anak-anaknya, sekaligus menjadi pengasuh bagi keluarga,” tandasnya. (oet/opl)
SELASA PON 24 APRIL 2012 / 2 JUMADIL AKHIR 1433 H
KABUPATEN CIREBON
CARUBAN Camat Gunungjati dan Takdir Berdamai GUNUNGJATI – Camat Gunungjati, Drs Kusdiyono yang menjadi terlapor dari pelapor Takdir, sudah sepakat untuk berdamai. Perjanjian damai dan penyelesaian secara kekeluargaan itu dilakukan di atas materai 6000 dan disaksikan oleh pihak-pihak terkait dan tokoh masyarakat. Camat Gunungjati, Drs Kusdiyono mengatakan, pihaknya dan pihak Takdir memang sudah melakukan kesepakatan damai. Atas kesepakatan damai tersebut, dua hari lalu, ujarnya, Takdir sudah berusaha mencabut laporannya. “Saya belum dapat informasi sudah resmi dicabut atau belum. Tetapi, Takdir dan saya sudah sepakat untuk berdamai dengan perjanjian di atas materai,” terangnya kepada Radar, kemarin. Sebagai camat Gunungjati, ia berusaha mengayomi seluruh warga Gunungjati, termasuk Takdir. Dalam kesepakatan tersebut, istri Kusdiyono yang telah melaporkan kejadian kecelakaan lalu lintas kepada Lantas Polres Cirebon, akan mencabut laporannya jika Takdir sudah mencabut laporannya. “Di sini tidak ada menang atau kalah, tetapi, meningkatkan persaudaraan dalam kebersamaan,” ucapnya bijak. Namun, sebagai pemimpin, selain berusaha mengayomi seluruh warga Kecamatan Gunungjati, Kusdiyono juga ingin menerapkan bahwa Negara Indonesia adalah negara hukum. Artinya, terkait laporannya kepada Ketua LSM Geram, Khaerudin Usman atas dugaan pencemaran nama baik dan fitnah, Kusdiyono mengharapkan adanya niat baik dari yang bersangkutan untuk meminta maaf. Jika tidak ada niat baik itu, maka, laporan yang telah masuk ke Polres Cirebon tersebut, akan tetap dilanjutkan sesuai dengan prosedur hukum yang berlaku. “Kalau yang bersangkutan datang baik-baik dan meminta maaf, itu menjadi kesan bagi saya. Tetapi, jika yang bersangkutan tidak juga meminta maaf, Wallahua’lam, berarti Khaerudin Usman telah memilih proses hukum berlanjut,” paparnya. Terpisah, Kapolres Cirebon, AKBP Hero Henrianto Bachtiar SIK menyatakan, dia belum mendengar dan belum mengetahui terkait pencabutan perkara yang dilakukan oleh pelapor Takdir, atas laporannya. Hal itu, lanjut Hero, sudah dilanjutkan pula kepada Kasat reskrim Polres Cirebon, AKP Rohadi SIK. Menurut Hero, dari keterangan yang disampaikan Kasat Reskrim, sampai saat ini belum ada pencabutan perkara atas nama pelapor Takdir. “Kita belum mendengar dan mengetahui pencabutan perkara itu,” ujarnya. Meskipun demikian, Polisi mengharapkan jalan terbaik untuk masalah tersebut. Jika perdamaian menjadi hal terbaik, itu layak dilakukan. (ysf)
Dewan Sosialisasi Identitas Cirebon PALIMANAN - DPRD Kabupaten Cirebon sedang membahas dan mensosialisasikan rancangan peraturan daerah tentang identitas daerah dan trafficking. Wakil Ketua DPRD Kabupaten Cirebon Agus Effendi menyebutkan, identitas Kabupaten Cirebon diantaranya masjid atau tajug, gapura, bahasa daerah, adat tradisional, seni dan budaya dan alat transportasi. Agus menjelaskan, identitas dimaksudkan untuk memperjelas jati diri Kabupaten Cirebon sebagai daerah religius yang didukung dengan penduduknya mayoritas Islam. ”Perda ini untuk melestarikan ciri Kabupaten Cirebon baik dari aspek sosial, budaya, bangunan, flora dan fauna, makanan etnik, upacara tradisinal dan senjata gaman maupun aspek lainnya,” pungkasnya yang diamini oleh H Satori. Senada dengan itu, Camat Palimanan Drs Munangwar MSi mengatakan depan kantor kuwu dan camat identik dengan pohon beringin. ”Dulu di setiap depan kantor camat dan kuwu, maupun di halaman SD dipastikan ada pohon beringin. Nah ini juga merupakan ikon atau sebuah penanda,” katanya. Menurutya, identitas daerah merupakan jati diri yang menggambarkan simbol- simbol yang sangat spesifik berkaitan dengan ciri-ciri khusus sebagai representasi masyarakat Kabupaten Cirebon yang dilihat dari berbagai aspek dan sudut pandang. (via)
Radar Cirebon Group
12
290 Siswa Absen UN Umumnya Alasan Sakit, Kepsek Pun Ikut Sakit
FOTO : YUSUF SUEBUDIN/RADAR CIREBON
PLUMBON – Pelaksanaan ujian nasional (UN) SMP dan MTs pada hari pertama di Kabupaten Cirebon telah berlangsung secara serempak, Senin (23/4). Dari jumlah 33.440 siswa peserta UN setingkat SMP di Kabupaten Cirebon, 290 di antaranya tidak hadir pada hari pertama. Diperkirakan, banyak dari mereka yang tidak hadir karena sakit. Bahkan, Kepala SMPN 2 Plumbon sakit saat pelaksanaan UN hari pertama, sehingga, tugas Kepsek tersebut diambil alih oleh salah satu pejabat di lingkungan Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Cirebon. Sakit tidak hanya mengganggu siswa saat pelaksanaan UN hari pertama berlangsung. Banyak dari siswa yang tidak bisa mengikuti UN karena alasan sakit. Di SMPN 2 Plumbon, sakit juga menjadi alasan Kepala Sekolah tidak hadir. Karena itu, tugas-tugas Kepsek diambil alih oleh Kepala Seksi Kurikulum Bidang Pra Sekolah Dasar Nasional (Prasekdiksarnas) Disdik, Novi Komalasari SSTP MPd, atas perintah secara lisan dari Kepala Dinas Pendidikan, Drs Kusnadi Muamarto. “Kepsek SMPN 2 Plumbon, Drs Ade Sutrisna sedang sakit. Pak Kadis (Kepala Dinas Pendidikan, red) secara lisan memerintahkan saya untuk mengambil alih tugas Pak Ade selaku Kepsek di SMPN 2 Plumbon,” ujar Novi di SMPN 1 Plumbon saat mendampingi Sekretaris Dinas Pendidikan dan Ketua Komisi IV (bidang pendidikan) DPRD Kabupaten Cirebon, Senin (23/4).
DEMO. Kapolsek Weru, Kompol Sabada memberikan penjelasan kepada pendemo (Senin, 23/4) agar melakukan aksi pada tempat yang tepat. Selain itu, aksi dan penempelan spanduk penolakan renovasi dilakukan tanpa izin dari Polsek Weru.
Pedagang Minta Pasar Tidak Dibangun WERU – Puluhan pedagang Pasalaran yang tergabung dalam Ikatan Pedagang Pasalaran Weru (IP3W) berdemo di depan pasar Pasalaran Weru, Senin (23/4). Mereka menuntut pembatalan atau setidaknya penundaan pembangunan pasar tersebut hingga 31 Juli 2018. Pasalnya, dalam waktu dekat ini, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Cirebon akan segera merehab secara total pasar yang telah berumur itu. Kementerian Perdagangan RI saat masih dipegang oleh Menteri Mari Elka Pangestu, memiliki program pemberdayaan pasar tradisional yang ditata dan dikelola dengan baik. Dalam hal ini, pemerintah mengharapkan agar kesan kumuh dan sempit yang melekat dalam pasar tradisional menjadi berubah. Kebijakan tersebut, masih dilaksanakan dengan baik oleh Menteri Perdagangan RI yang baru, Gita Wirjawan. Pasar percontohan menjadi istilah yang disampaikan Menteri Perdagangan kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Kabupaten Cirebon, menjadi salah satu pasar percontohan
dimaksud. Namun, para pedagang yang tergabung dalam Ikatan Pedagang Pasalaran Weru (IP3W), secara tegas menolak renovasi tersebut. Hal ini disampaikan Ketua IP3W, Us Us Ruhyat kepada Radar di sela-sela demo di depan pasar Pasalaran Weru, Senin (23/4). Pihaknya, meminta Disperindag untuk menunda renovasi sampai 31 Juli 2018 nanti. Karena, pada tanggal itu, hak pakai para pedagang Pasalaran sudah selesai dari kontrak yang ditandatangani. “Kita kaget saat di Kecamatan menyampaikan akan ada renovasi pasar Pasalaran, karena sebelumnya tidak ada sosialisasi yang bagus dan professional,” terangnya. Meskipun demikian, Us Us mengakui bahwa perehaban yang akan dilakukan merupakan program pemerintah pusat yang sangat bagus. Ia mengaku sudah mendatangi Kementerian Perdagangan (Kemendag) RI di Jakarta sebanyak dua kali. Jawaban dari pihak Kemendag, pasar Pasalaran harus sudah selesai di renovasi pada Desember 2012 ini, karena dana untuk perenovasian
pasar yang memiliki luas lebih dari 1 hektare ini, sudah turun ke pemerintah Kabupaten Cirebon. “Dalam waktu 6 bulan harus selesai, itu nonsen (omong kosong, red) dan tidak mungkin,” ucapnya. IP3W berharap, renovasi harus dilakukan sesuai batas waktu kontrak hak pakai yang dimiliki pedagang, yakni tanggal 31 Juli 2018. Saat ini, pihaknya sudah sepakat dengan seluruh pedagang untuk menolak perenovasian pasar itu. “Sudah ada tandatangannya juga. Kami menolak,” bebernya sambil menunjukkan spanduk penolakan yang dipasang di beberapa titik depan pasar Pasalaran. Menurutnya, IP3W sudah mengirimkan surat penolakan itu kepada Bupati Cirebon, Kemendag, DPR RI. Tetapi, sampai saat ini belum ada jawaban dari mereka. Sementara, Kapolsek Weru, Kompol Sabada menyatakan, polisi tidak sepakat dengan apa yang dilakukan para pedagang tersebut, pasalnya, menempelkan spanduk tanpa izin merupakan pelanggaran. “Harusnya izin dulu kepada kami,” tukasnya.(ysf )
Atas perintah dari atasannya, Novi langsung bergegas ke SMPN 2 PLumbon untuk melaksanakan tugas-tugas tersebut. Sebenarnya, dengan sakitnya kepala sekolah itu, tugas bisa digantikan oleh wakil kepala sekolah. Namun, lanjutnya, karena pelaksanaan UN hari pertama, di mana masih memerlukan banyak rapat saat ada masalah atau kendala teknis, seperti Lembar Jawaban Komputer (LJK) kurang, atau sejenisnya yang perlu disampaikan kepada Disdik selaku panitia UN di Kabupaten Cirebon. “Hari pertama ada briefing dengan pengawas dan tidak ada solusi dari wakil kepala sekolah, maka jika keadaannya demikian, kebijakan teknis bisa dibantu,” ulasnya tentang tugas utama menggantikan peran Kepsek SMPN 2 Plumbon yang sedang sakit. Untuk hari berikutnya, lanjut Novi, ia tidak akan lagi mengambil alih tugas, karena, akan dipantau dari monitoring pengawas managerial SMP. Berdasarkan data dari Dinas Pendidikan Kabupaten Cirebon, disebutkan jumlah peserta UN di seluruh SMP mencapai 24.742 siswa. Sementara, jumlah peserta UN di seluruh MTs mencapai 8.698 siswa. Dari jumlah tersebut, sebanyak 188 siswa SMP dan 102 siswa MTs yang tidak hadir pada pelaksanaan UN di hari pertama, Senin (23/4). Sehingga, total siswa setingkat SMP yang tidak hadir di hari pertama UN mencapai 290 siswa. Hari pertama, peserta UN mengerjakan soal-soal mata pelajaran Bahasa Indonesia. Sekretaris Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Cirebon, Drs Hartono MM mengatakan, UN SMP tidak ada Tim Pemantau Independen (TPI) seperti halnya UN SMA. (ysf)
Grage Residence Hunian Harmoni Bernuansa Asri di Tengah Kota Cirebon
Head Office/Lokasi: Grage Residence Kav 11 Jalan Tuparev Cirebon Phone (0231) 2577188 CONTACT PERSON: Furqon 085281780515 Nevo 081324275973
Rumah sederhana Bergaya Real Estate
Tipe 36,45 dan 60 P e r s e m b a h a n :
ARTHAMULYA
R
E
G
UANG M
UKA SU
E
N
C
Y
Jl Pangeran Cakrabuana, Talun, Cirebon
H A N PER RINGAN Mulai Tipe 36 s/d 60 Y 500 R A DAPA IBU* T RU Head Office:
Grage Residence Kav 11 Jalan Tuparev Cirebon Phone (0231) 2577188
P e r s e m b a h a n :
MAH
* Syarat dan Ketentuan Berlaku
KONTAK PERSON: Teti 08122389277
Elis 082262571664 - Hanni 082130089350
Radar Cirebon Group
SELASA PON, 24 APRIL 2012 / 2 JUMADIL AKHIR 1433 H
LINTAS
HALAMAN 13
Dress Lekton Jadi Idola
FOTO: NUR VIA PAHLAWANITA/ RADAR CIREBON
GAMIS BUKA TUTUP. Setelah tenar gamis milik artis ibu kota, kini gamis buka tutup sedang menjadi idola di Pasar Sandang Tegalgubug.
Gamis Buka Tutup Lagi Laris Manis ARJAWINANGUN - Gaun terusan panjang atau yang biasa disebut dengan gamis ini memang kedengarannya sudah bukan hal asing. Dan hampir semua kaum hawa menyukai dengan fashion jenis ini. Pasalnya, hampir setiap pekan gamis selalu berganti mode. Seperti halnya dengan saat ini ngetrend dengan mode gamis buka tutup. Salah satu, pedagang pakaian khusus gamis Riko Saputra mengatakan saat ini gamis buka tutup memang lag i laris. Menurutnya, gamis tersebut berbentuk menye rupai pintu dengan tambahan lipatan-lipatan kain. ”Gamis ini sedang laku-lakunya. Dan memang modenya disesuaikan dengan musiman, kalau dulu kan ngetrennya gamis artis. Sekarang ni gamis disebut bu ka tutup,” pungkasnya. Fenomena fashion busana muslim Indonesia memang selalu berkembang pesat. Dari kelas bawah sampai elite pun ada. Seperti halnya gamis, beragam model gamis, baju potongan dan kerudung disesuaikan dengan segmen pasar. Lihat saja, saat kita berkeliling di pasar-pasar tradisional, baju-baju penutup aurat dipajang di sana-sini. Tidak terkecuali dengan Pasar sandang Tegalgubug. Masyarakat sudah tidak asing lagi, bahwa konon Pasar Tegalgubug adalah surganya sandang. ”Di sini sangat lengkap, semua ada. Tapi karena persaingan, maka saya hanya berjualan khusus gamis. Gamis-gamis disini harganya murah ada yang di bawah 100 ribu hingga diatas Rp100 ribuan, tapi untuk gamis buka tutup ini dibandrol Rp110 ribu/potongnya,” pungkasnya. (via)
FOTO: NUR VIA PAHLAWANITA/ RADAR CIREBON
GAUN TENGTOP. Gaun tanpa lengan atau yang biasa disebut lekton sedang laris di Pasar Sandang Tegalgubug.
ARJAWINANGUN - Untuk mengupas kebutuhan sandang memang tak ada habisnya. Setiap hari, minggu dan bulan selalu saja ada yang berbeda dan menjadi tren idola di masyarakat. Ismail seorang pedagang pakaian di Pasar Tegalgubug menyebutkan gaun tidak berlengan atau lekton lagi diminati kaula muda. ”Ini gaun bukan berlekton saja melainkan juga bisa dikenakan dengan cara mengenakan manset (kaos tipis berlengan, red). Dan memang anak muda yang kebanyakannya mahasiswa menyukai gaun ini, karena terkesan simple dan mempesona,” pungkasnya. Ia juga menjelaskan, bahwa tengtop merupakan pakaian santai dan mencerminkan pribadi yang ceria. ”Sebenarnya sih bis adikenakan kapanpun dan dimanapun, tapi saya lihat kebanyakan yang makain gaun ini hanya untuk sekedar santai dan jalan-jalan saja. Serta yang memakai gaun ini pun akan terlihat lebih ceria, dan untuk harganya sekitar Rp45 ribu hingga Rp60 ribu per potong,” ujarnya. (via)
Tetap Kawal Kasus Kios Liar Formasi Tanyakan Rencana Pembongkaran ARJAWINANGUN - Persoalan pembongkaran 40 kios yang menempati fasilitas social dan umum di Pasar sandang Tegalgubug belum ada kejelasan. Hal ini disampaikan oleh pembina Forum Mahasiswa Suropati
(Formasi) Tegalgubub, Afif Rivai. Menurutnya, kejelasan mengenai rapat pembongkaran ke-40 los liar di Pasar Sandang Tegalgubug tidak belum ada realisasinya. “Kami semua Formasi dan AMTB akan tetap mengawal kasus ini, dan dalam waktu dekat akan menyegel ke-40 los liar itu, ya karena memang belum juga dibongkar oleh Sat Pol PP,” tegasnya.
Pihaknya, masih terus menuntut Setda untuk melakukan rapat pembongkaran. ”Kami juga terus menanyakan, kenapa pihak Kecamatan belum mau berkomentar tentang ke-40 los liar tersebut, yang katanya mau membela pedagang padahal jelas-jelas itu adalah los liar, jadi kami juga mempertanyakan ada apa dengan Kecamatan Arjawinagun?,” tandasnya.
Lebih lanjut, Afif juga mengegaskan bahwa pihaknya masih terus berkoordinasi dengan elemenelemen lainnya di Tegalgubug untuk persiapan aksi selanjutnya. ”Kami tetap mengawal yang katanya mau ada rapat pembongkaran di Setda. Dan kami juga akan terus berkoordinasi untuk mempersiapkan aksi selanjutnya,” tambahnya. (via)
RESES, HERO KUNJUNGI
MASYARAKAT
ANGGOTA DPR RI Dapil Jabar VIII (Cirebon dan Indramayu) dari Partai Demokrat, Ir HE Herman Khaeron MSi memanfaatkan masa reses dengan mengunjungi masyarakat. Senin (23/4), Wakil Ketua Komisi IV DPR RI ini bertemu nelayan penerima bantuan kapal di Desa Gebangmekar, Kecamatan Gebang. Pria yang akrab disapa Hero juga melakukan penanaman mangrove di Desa Muara, Kecamatan Suranenggala, dan membuka turnamen sepak bola antar pelajar SMA “Hero Cup” di Stadion Ranggajati, Sumber. Kemudian, Hero bertemu dengan Bupati Cirebon Drs H Dedi Supardi MM di Pendopo dan Kapolres Cirebon AKBP Hero Henrianto Bachtiar MSi di Mapolres Cirebon. Hari ini (24/4), Hero akan melakukan panen raya dan penyerahan ban tuan pertanian di Desa Ujungsemi, Kecamatan Kaliwedi. Kemudian, mengadakan pertemuan di DPC Partai Demokrat Kabupaten Cirebon dengan pengurus harian, PAC dan kader. Selanjutnya, Hero menghadiri sosialisasi 4 pilar kebangsaan dan pengobatan gratis di Mertapada dan menggelar temu wicara dengan kiai dan ustadz serta masyarakat penerima program tahun 2009 di Graha Darussalam, Ciperna. Agenda reses Rabu (25/4), Hero bertemu masyarakat Kota Cirebon dan masyarakat Indramayu pada Kamis (26/4). (*/adv)
Ir HE HERMAN KHAERON MSi Anggota DPR RI Dapil Jabar VIII (Cirebon dan Indramayu) dari Partai Demokrat
FOTO: YUSUF SUEBUDIN/RADAR CIREBON
SAMBUTAN. Ir HE Herman Khaeron MSi memberikan sambutan di sela-sela penanaman mangrove di Desa Muara, Kecamatan Suranenggala.
BERBINCANG. Ir HE Herman Khaeron berbincang dengan Bupati Cirebon, Drs H Dedi Supardi MM MESRA. Bupati Cirebon Drs H Dedi Supardi MM menyambut hangat kedatangan Ir HE Herman Khaeron MSi di Pendopo, kemarin (24/4).
FOTO: WAHIDIN/RAKYAT CIREBON
HERO CUP. Ir HE Herman Khaeron MSi menyerahkan bola sebagai tanda dimulainya pertandingan sepak bola antar pelajar SMA se-Kabupaten Cirebon „Hero Cup‰ di Stadion Ranggajati, Sumber.
FOTO: WAHIDIN/RAKYAT CIREBON
KOMPAK. Ir HE Herman Khaeron MSi bersama Kapolres Cirebon AKBP Hero Henrianto Bachtiar MSi.
MELANJUTKAN BAKTI UNTUK NEGERI
IKLAN CILIK
SELASA PON 24 APRIL 2012 / 2 JUMADIL AKHIR 1433 H
AC
BIRO JASA
CUCI
EVAKUASI TEKHNIK Panggilan perbaikan / pemasangan/persewaan/ jual beli/ bongkar pasang/ service cuci AC,kulkas,mesin cuci, TV, DVD, dll.Bergaransi. JL.Evakuasi No.68 Crb.Tlp.0231- 3309628 / Cr 27-27/4 081931242445
KERJASAMA KERJASAMA ternak burung kenari, kacer, love bird, branjangan, jalaksuren, murai, siap tempat & perawatan, berminat Hub. Hikari Bird Farm Kertajati Mjlk 0852 247 ars, 18-25/4 333 22
KOMPUTER
Radar Cirebon Group
LISTRIK
PELUANG USAHA
TM ELECTRIC - MITRA RESMI PLN Terima pasang baru listrik, Naik/turun daya, atasi gangguan, konsultasi/design dan perawatan listrik rumah/kantor/ gedung/pabrik, perluasan jaringan, tambah tiang, jaminn instalasi, jual paket kantong listrik. Didukung peralatan canggih dan pekerja professional, kompeten dan bersertifikasi. Call/SMS 24 jam-Kami datang ke tempat anda
ES-BATU Charger,ganti es-Batu:1)Ra kit Frizer tnp Listrik sgl ukrn. 2)Frizer hidup,saat PLN mati. 3)Frizer bs bikin Frizer.SMS: 081-39-400-4000 syh.12-12/5
0231-226622 / 085224622933
MAU usaha sampingan makanan ringan/ camilan? modal kecil. Minat Hub. 083824338886 (SMS)
MOBIL DISEWAKAN JT RENTAL Menyewakan mobil terbaru: Grand Livina, Innova, Jazz, Sirion, Terrios, Avanza, Xenia, Mobil pengantin, paham DKI, Oceh. Hub: Jl Sitameng 4 No. 99 Pecilon Crb T. 0231-3311260 / 087829662336
BUTUH DANA
AHLI BANGUNAN MORINDO G DESIGN Bgn rmh dll dijamin berkualitas baik. renovasi lama mnjd cantik, kokoh & bergaya minimalis. design disesuaikan budget anda. tt ltk dirancng dg hongsui & terima Design,RAB/IMB, pnglmn 17 th, konsltsi grtis T.0231-203265, 0818238088 PT INDRA SATRIA UTAMA “SATRIA TRUSS” Melayani Pemasangan Rangka Atap & penjualan material Baja Ringan,SNI, Garansi,Uji Lab.Hrg mulai Rp.105.000/ m2.Hub.081312908684/081385009203 Licensi By Aplus Cahaya Pacifik Cr 27-27/4
KABAR GEMBIRA UNTUK WIRAUSAHA UKM KREDIT & TAKE OVER 1. Cirebon Kuningan Indramayu Rajagaluh dg jmnn akte, srtfkt/AJB 20jt-500jt 2. Syrt copy KTP suami/istri, KK, surat kwn, PBB, jmnan proses 2-7 hr 3. Bsr pencairan 70% dr nilai rmh / 50% dr tnh kosong 4. BPKB mobil ‘82/motor Honda 96 keatas/angkot 5. Crb: Jl. Arya Kiban no.381 - dpn SMA Kristen Cipto Kop UKM/Kng: Jl. RE Martadinata dpn Kodim Ciporang (UKM Cel) Hub. 0231-9297249-9125971 / 081395628172 / 085316391127
DIGITAL PRINTING CETAK ID Card / Member Card dan Kartu Nama. ID Card harga mulai dr 5rb. Kartu Nama harga mulai dr 30rb. Sudah Termasuk Design. Full Colour. Informasi Hub. 088 808 284 976 Cr 14-14/5
D O K U M E N TA S I
MESIN ES-Krim pabrik,di-rmh Anda/bhn Baku No 1.Omzet ribuan Cup /hr-diskolah2,dg Frizer tnp Listrik/+Laba beruntun syh.12-12/5 lain. SMS:0852-80.000-333
P E N G O B ATA N DG DIISI ENERGY ALAM GHAIB: ”SUPERNATURAL” * Hidup jadi Mapan,Berani & Percaya Diri, * Bisa+Mampu Bela Diri Tanpa Belajar Silat, * Tak akan takut dg Jin,Malah Bisa Mengusirnya, * Bisa Kebal dari perbuatan santet/guna2, * Bisa menyembuhkan penyakit Non medis Info. Bp.Syam: 085.6226.2723. Mahar:Rp.750Rb Cr27-27/4
DANA Tunai jaminan BPKB th 05 keatas. plafon tinggi-Uang dianter-proses di rumah. Hub. 085324406995
SRI JAYA FURNITURE Mengerjakan Kitchen Set, Pantry, BedSet, TV Cabinet, Backdrop, dll. Finishing : HPL, Melamic, Cr 16-16/5 Duco. Hub. 085.224.2000.81
DISC 10% Usaha Loket Pembayaran Listrik dari Bank Syariah Mandiri..!! Telkom, Cicilan Motor, Pulsa dll. Fee besar, Transaksi cepat, Tidak ada min deposit, Tidak ada target.CS EXO :02128830699 www.exopoint.co.id Cr 24-1/5
MENYEDIAKAN Obat Khusus Pria Dewasa, Pelangsing, Peninggi Badan, Pemutih Badan/Kulit, dll Hubungi:
ELEKTRONIK
087728718351 (SMS/Telp) www.ochieobatkosmetik.com
SOUVENIR
PA G A R
TIGA DARA Souvenir,sedia aneka gntngn kunci, cermin, bingkai, tempat: lilin, pencil, tisu, etnik batok kelapa, bros, kipas, towel, tempelan kulkas dll. Hub. 0813 9595 0755 (siap antar) Cr.2-2/5
DANA TALANG MURAH! Jaminan BPKB mobil, mobil kreditan, laptop, notebook, Hp, dll.
SPIRITUAL FOTOCOPY
Hub. 0821.2674.5675
PELATIHAN “SIGMA ENERGY” BIO G OIL: minyak khusus ruwat illahiah utk membuka aura kecantikan/ketampanan, disayang atasan, jdh, penglaris, dll. 177rb. BIO G KAPSUL: herbal plus spiritual utk memudahkan hajat khusus, karir, naik jabatan, dll.177rb. ATM EKSPLORASI KEKAYAAN: sarana aktifkan energi kekayaan dlm diri, jd magnet uang, penglaris, usaha maju, dll.477rb (tnp khodam/ bantuan jin apapun, aman & mendamaikan hati) semua produk kami ber GARANSI
TOUR & TRAVEL
Hub. RYO . 082121114189/SMS tdk dibls
AIR MINUM GRIYA BEKAM RAIHANA Melayani Terapi: - Bekam Sunnah Nabi SAW, melalui Pemeriksaan IRIDOLOGI (Sistem Komputerisasi) - Pijat Chiropraktik (Pembetulan Letak Tulang Belakang) Melayani pijat: Aurapunktur, Jaripunktur, Pijat Bayi Insya Allah dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit: Darah Tinggi, Kolesterol, Asam Urat, Ginjal, Liver, dll. Jl. Cipto Mangunkusumo No.165 (Apt.Farma) Cirebon
Telp. 204081 / 083877181817
SELULER AGEN
KOST
DISTRIBUTOR Bekatul Beras Merah u/ kesehatan & penyembuhan. Laku keras cari Agen Wil.Cirebon.Modal Kecil Profit Memuaskan.Hub.0853 1029 2425 Cr.18-25/4
TERIMA KOST KARYAWAN : AC,TV,KM dlm,Water Heater,Dispenser,Cuci Setrika,Dapur,Parkir Mobil Luas,Penjaga.Jl.Walet 17 Blkng PLN Tuparev 08156408081
AKSESORIS DIJUAL macam-macam acsesories kualitas eksport, Gelang, Kalung, Cincin dll. Barang dijual borongan satu toko 5 jt. NEGO. Hub. 081947199777 / 081324072777 Cr 23-30/4
KARTEL PONSELL Jl. Moh.Toha 23 T.9262222 Simpati 5/FB: 3200/2600 IM3/Mentari: 800/900 XL: 1800 Axis: 900 As: 800 Perdana lain Ada & banyak pilihan
TERIMA kost u/ kary/ti, bangunan baru, kamar mandi dalam, AC, parkir luas, dekat pusat pendidikan, grage mall, GTC dan pasar. Hub. 081395510805 / 085320797008
ALAT KESEHATAN
KOST PGS Jl.Perjuangan Perum Jembar Agung Blok C ujung.Krywn/ Mhsw,kmr 4x3m,mebelair lngkp, kmr tamu/klrg,dapur, parkir/garasi luas. laundry, air minum RO Gratis (setara AQUA), kantin, pembantu, security 24 jam, Hrg mulai 500rb/kmr (bs 2 org) Hub.Yadi 08817723280 Cr 4-3/5
KOST ERVINA Kamar besar-sedang-kecil, mndi dlm/luar, dpur, Rt bsr, ada taman asri/teduh, pgr 24jam, pusat kota, dkt grage mall, kmr full p.bot, aman-nyaman-tenang. bisa harian 081216217220 Ampera V-pojok Gunungsari
ALAT MUSIK
JAMU
ALAT PENGUSIR TIKUS ULTRA SONIC sangat ampuh mengusir tikus, nyamuk & kecoa. praktis dan mudah dipindah2, tanpa instalasi yang sulit. hny 5W. jangkauan 100m2. hrg 85rb/unit. Hub. 083824338886 (SMS)
MAJAKANI Perapat 3in1 = melancarkan menstruasi,mnymbhkn kputhn, mnghlngkn bau tdk sdp pd organ vital wanita, mnngktkn gairah pasutri, mngncngkn otot terutama bagi ibu stlh mlhrkn. POM TR : 033 429 701. beli di toko jamu trdkt. Hub/ Cr 15-15/9 sms ke 081314103848
KURSUS BIMBINGAN Belajar Membaca Alquran utk dewasa & manula..Insya Allah dlm 10 jam anda sdh bs baca alquran dg baik & bnar..Sgra hub 08815119499 ~.Ansori
JASA
ASET DIJUAL Aset-aset bekas Toko Kelontong.Kondisi Barang Bagus.Dijual Pula Seperangkat Alat Drum & Cymbals Lengkap. Merk Mapex Warna Merah Maroon.Hub.081 222 166 17 Cr.24-01/5
ATA P
KARTU KREDIT BUTUH kartu kredit mandiri? Syarat mudah! proses cepat, cicilan 0% 12 bulan. Hub. Michael 08568823345/ 081282084745 yaya.20-27/4
LEMBAGA PENDIDIKAN
P U S I N G B AYA R K A R T U K R E D I T...? ? ? Tarik tunai dan melunasi kartu kredit Full Payment hanya dengan 3%. Hub. Tk Putra Rejeki Jl. Pulasaren 40 Crb HP. 085724865888 / 0811254112 email: iklanradarcrb@gmail.com
IKLAN CILIK
SELASA PON 24 APRIL 2012 / 2 JUMADIL AKHIR 1433 H
Radar Cirebon Group
BURSA OTOMOTIF - BURSA OTOMOTIF - BURSA OTOMOTIF - BURSA OTOMOTIF - BURSA OTOMOTIF - BURSA OTOMOTIF - BURSA OTOMOTIF BMW
BUTUH MOBIL TOYOTA
BIMA MOTOR
Bisa Tukar Tambah Sedia Warna Putih Untuk Semua Type Terbatas
BMW 318 97 slvr (B); cielo 94 slvr (B); Feroza G2 98 (E); Vitara 93 (B); aerio 03 gold (B); atoz gls 02 (D); esteem 91 (E); espass 01 (E); lancer dan gan SOHC 92 abu (B); escudo 1.6 03 slvr (E) 1tgn dr br ex doktr; atoz gls 02 silver (B/E). Hub. 085224430288 hadiri bursa mbl tiap hr minggu di st.bima crb (06.00-slesai)
Hub. 081909993116
AUTO 2ND SUNYARAGI Jl. Kinurakim No.18 Karang Malang Sunyaragi Cirebon Tlp. 081 395 858585 / 081 2210 4581 - Kijang Innova G 05 (E) hijau muda metalik - Rush 07 (E) hitam - APV Arena 08 GX merah maroon (E) - APV SGX 08 (E) merah maroon - Hyundai Atoz 01 (B) silver - Jazz 07 vtec doubel airbag (E) merah
PATRIOT MOTOR Ruko Grand Duta Kemantren Sumber T. 0231-321766 / 08122213519
DAIHATSU Terios TX Hitam ’08 KM 37.000 E Kab.Hrg 155jt, Avanza th 2004 bln 12 silver tipe G E Kuningan. Hrg 110jt. Hub. 085317181717 / 0819804423 Jl.Kusnan Nendi 24-1/5 28/46 Kota Cirebon
KBC KABIN Terima service, tukar tambah, & jual kabin colt diesel (lama, tepak, turbo) ready stok, barang berkualitas. Hub. 02319100080 / 085864320699 MITS.Lancer 1992 (EKota) abu2 met pjk 1 th pjg, ac dingin vr rt ps pw mulus trwt siap pakai H.38,5jt atau DP12,5jt ang.1,5x23bln. Hub. 081222067188 JUAL Mitsubishi Lancer th 86 (D) hitam/ abu2 met, AC dingin, PW, VR, STNK panjang, kondisi bagus,ori, siap pakai, mulus. Hub. 082126939955/ 0231 9193033 cr.21-28/4 DIJUAL L300 diesel th 95 (Ekota) hitam, kabin kaleng, bak 95%, mesin sehat, gril model baru, 56jt. Hub. Salon Angeline Gambirlaya 18 Kesunean Crb. 081 222 22 167 MITSUBISHI lancer GLXi Evo 3 th 1993 abu2 met mls trwt sound system vr ban baru E kota siap pakai H.48jt atau DP 15jt angs.1,8jt x 23 bln. Hub. 081220726268
DIJUAL toyota vios tipe G th’ 03 Mulus KM 65 Ribu.Hub.081395694838
JUAL Avanza ’10. hitam metalik, Manual, Mesin 1298/1300cc, km 50rb lebih,Central Lock, Karpet, Cover Lampu. hrg Rp.135jt (Nego). Lok. Jabar-Cirebon Kota. Hub.0821 1777 2818/0231-3613007 Cr.19-26/4 DIJUAL Altis 04 G (D) htm 145jt kond.mulus, sgt terawat. hub.Jl.Pemuda no.47 Crb 081320674706/081320480002
- Karimun Estilo 08/09 bln 01 (E) biru ex dktr - New Corolla SEG 98 hijau met - Grand livina XV 1.5 08 (E) slvr - New aerio 05 (E) merah - Avanza G VVTi 09 (E) htm km 43rb - Rush G09 (E) hitam
SEJATI JAYA MOTOR Jl. Raya Sindang Agung-Kuningan Jl. Raya Sindangagung Kec.Sindangagung-Kuningan HP. 081222122999
JUAL Kijang MB 88 astra short (E) merah 35,5jt; Carry MB 94 (D) abu2 met 32jt; Carry MB 92 merah (E) 26,5jt; Civic wonder 86 (E) hijau 27jt; Zebra MB 94 (E) abu2met 23jt. Hub.Jl.Pecilon sblh Akfar Muhammadiyah T.082119295188
LAIN-LAIN 1. Jaguar S type 3.0 (B) 06/07 biru 2. nissan march nismo 11 putih mulus 3. CRV 2.0 AT ‘09 des abu2 (E) 4. CRV 2.0 AT 11 abu2 (E) mlus 5. BMW 318i E36 mrh manual (D). Hub. 08382341001 (maaf no SMS)
ALL New Altis J th ’08 MT (E), hitam, mulus, seperti baru, KM 38000, ex Direksi Bank.Hrg 198 Jt, bisa kredit. Hub. 081.86.222.77 Cr 21-28/4
JUAL Kijang Grand Rover th 91 (E) abuabu, AC Double, PS, PW, CL, alarm, VR, DVD, TV, kondisi bagus, an. sendiri, 47 Jt. Hub. 08122002801 cr.21-28/4
NISSAN march XS bln3-’11 matic abu2tua Ekota km9rb.138jt; Hyunda i-20 bln10-’09 (E) matik km29rb 135jt; mercy new eyes E-320 bln4-’97 matik Ekota km71rb 175jt. Hub. Pasuketan 85. HP. 081564660000
APV Luxury 11 bln 6 putih Terios TX Adventur 08 (E) htm Terios TX 08 (E) silver Innova G 08 (E) htm Vios G 05 (E) silver Swift ST2 10 (E) slvr km21rb Innova G AT 07 (E) htm Swift GL AT 07 (E) slvr New Aerio 05 (B) biru pjk full New Atoz 1.1 GLS 05 (E) mrh Aveo 03 (E) biru ada tv Terios TX 08 (E) slvr ada tv New Vios G 07 (E) htm New Atoz 1.1 GLS 05 (E) biru muda - Grand Livina SV 1.5 ‘10 (E) slvr
DIJUAL cepat kijang th 89 biru malam, AC, tipe, Velg racing, hrg 42.500.000 nego. Telp. 081324674414
DIJUAL Khusus Pemakai Avanza G Silver Tahun 2011,KM 5ribu,a/n. Sendiri, kondisi Seperti Baru.Hub.0813 2433 5027 Cr.21-28/4
NISSAN
-
- Kjg LGX 01 mika blue - Jazz VTec 06 htm met (E) - Kjg grand 94 abu2 (E) - Panther 96 biru - Aerio 03 silver (E) - Sidekick 97 slvr - Terios TX 07 hitam (E) - Avanza G04 slvr met - Starlet SE 1.3 93 (E) htm - Rush G08 hitam met - APV Arena GX 08 burgundy (E)
- Innova V 04 cklt met - Kapsul LGX 00 slvr met (E) - Innova G 05 slvr (E) - Kjg krista 01 slvr (E) - APV L 07 hitam - Innova E05 hitam met - Kijang astra 91 abu2 - Avanza G05 htm met - Avanza G04 merah met (D) - Stream 03 sivler (E)
JUAL cepat Honda Freed 2011 putih (E kota) kondisi terawat tangan pertama dari baru. 08122352320/08179077005 cr.18-25/4
GOLDIE MOTOR
Honda Jazz M/T tahun 2004 warna merah (EKab) All New Avanza M/T Tipe G warna hitam 2012 Full Asesoris (EKab) Avanza M/T Tipe G warna silver 2011 (EKab)
Hub. 0816645876
(Tanpa perantara) cocok untuk toko dan siap huni. SHM LT/LB: 193/108. Jl. Pangeran Drajat dekat lampu merah.
MANFAAT MOTOR
Hub. (0231) 3344999 / 0813 955 44 999
NEW MEGA PRO CW'11.SUPRA X.125. DOBEL DISK'10/ Ruji'.07.REVO ABSOLUDE.'09 BEAT'09.CW. MEGA PRO '.05. YAMAHA.VIXEN '10.SCORPIO '05.YUP.Z.NEW '11./'10.CW .yup.mx. Cw.at '07.mio.cw '11. Vega new '06. Vega lama '05.RX King '09. suzuki. Tunder '08.cw spin'.09.cw. satria FU 07, 10. thunder 07. Minerva '10. tiger cw 09, 02. spin cw 08 nr. bajaj pulsar 135cc 10.
Hub.081312328333/ 087829176299 (No SMS)
JUAL RUMAH Jl. Perjuangan Kayuwalang (SHM) LT.273m LB.51m, 2KT, RK, RT, sanyo, keramik, cck utk inves/kost2an, aman, bebas banjir, 160jt nett (sabtu-minggu), siap cepat dapat.
Hub. 085224890777
JUAL RUMAH 2 LANTAI 5 Kamar Tidur, 3 Kamar Mandi, telp, PAM, PLN, 2 garasi, harga 650jt nego Jl. Pecilon Indah
Hub. 081221230290
JUAL RUMAH
Hub. 081322302934
DIJUAL BU
DIJUAL RUMAH
Hub.081312046260/ 087723649918
Lokasi: Jl. Walet No.19 Widarasari 3 Tuparev Crb. LT.+427m2, 4KT, 2KM, 1 Kmr pembantu, paviliun, AC, 2200W, garasi luas (5 mobil). harga 900 juta. Tanpa Perantara.
DIJUAL DRUM TRUCK
Toyota Dyna Rino 115 ps thn : 1989 Harga : 45jt ( Nego) Hub : 085 864 023 571
Hub. 085797005203, 081903339119, 08128098940 DIJUAL RUMAH BARU
Innova G10 (E) htm Innova G08 (E) new mdl htm Panther grand touring 08 Freed 09 polish metal (E) Avanza G07 (E) Jazz Vtec 06 biru (E) Stream 1.7 MT 02 silver (E) Kjg Krista diesel 00 biru (E) Kjg SGX 97 abu2 met Baleno 97 hijau (D)
Siap huni, lokasi dan investasi terbaik di tengah kota. Aryakiban (Jl.Cipto) SHM LT.100/50m 2KT, 1KM, dapur, carport, taman dpn belakang.
DIJUAL
DIJUAL APV ARENA GX’10 (D) Burgundi, 128 jt kond.mulus, sgt trwt hub. Jl. Pemuda no.47 Crb 081320674706/ 081320480002
DIJUAL RUMAH BESAR
DIJUAL Honda Tiger standar th 2008 (Ekota) tangan pertama full orisinil, jarang pakai, kondisi mulus 90% hitam harga nego. Hub. 081222074009 / 081947030002
Puri Taman Sari Majasem Blok F.70 LT.153 LB: Pengembangan ke belakang, SHM, 3KT, 2KM, 1 gudang, PAM, sanyo, listrik, telp.
Hub. 0853 2127 6969 / 085221129741
Toyota corolla DX th’ 80 (E Kota). merah. Harga nego.
SUZUKI Adipuro 00 mrh (E) rac tape int orsnl 42,5jt nego; kjg 90 SE abu2 (E) ac tape rac msn bdi cat bgs 42jt; corolla DX 83 (E) ac tape rac cat bdi msn bgs. 082127086444
DIJUAL Motor Yamaha Scorpio Z Hitam, th 2008 akhir Velk,Ban,ARM,Lebar, Modif,Street Fighter, BU 15 jt Nego. E Kuningan. Hub. 081947199777 / 081324072777 Cr 23-30/4
081313429070
Innova G05 hitam AT (B) Mits CD 120 PS 97 (E) doble, Panther bak 08 (E) biru Kjg krista diesel 01 (E) Espass MB 95 1.3 biru met Mits SS120 PU 08 (E) biru Mits engkel bak 100PS 97 (E) Mits L300 box alm 99 (E) coklat Panther bak 02 biru AC (E) Gran max 08 hitam (E)
Kijang Innova new th 2008 akhir (D) silver met mulus type G bs cash / over credit 16x5jtan
-
JUAL cpt suzuki Katana GX 93 biru met PS CL AC Tape body ngaleng, interior orsnl, siap pakai, hrg nego. Hub. 085220041510
Dijual Rumah dan Tempat Kost Luas Tanah SHM 1.040m2 Jl.Tuparev – Wirasari IX dkt GTC No.23 Cirebon Hub. 081 7016 7036 / (0231) 736056
DIJUAL RUMAH
Mobil Siap Pakai
DIJUAL cepat CRV 2.0 th 02 silver, bodi muls, harga nego. Hub 08122200443/ 9111522
JUAL cpt szk shogun 04 (Ekota) ungu, orsinil, hrg nego. Hub. 082128245675
DIJUAL Innova G08 silver met, kond.kyk baru km rendah. Hub. Jl. Aria Kemuning 1 no.57 dpn csb mall. Tel.0231-3655666
DIJUAL Livina XR’08 Merah H.Freed PSD II Silver. Cr.12-12/5 Hub.0811-241971
JL. cpt BU Honda Grand Cvc 90MT (50jt); Atoz 01 (61jt), pjk pjg (B), full ori, hrg nego. Hub. 087 728 777 386 Elga 18-25/4
RUMAH DIJUAL
DIJUAL Kijang th 87 modif Grand, Merah, E Majalengka, mulus/trwt, AC, Resing. Hub. H.Warsito 087729062445 Ds. Wanasaba Kidul Kab.Cirebon Cr 24-1/5
JUAL Nissan Terrano Kingsroad MT 2000/ 2001 ban gendong hitam silver, full orisinil, tangan I, jok kulit asli, ban 31 baru, DVD, TV, lampu sirene. Hub. 08122223499, 085295199919
DIJUAL Honda New CRV th 2007 silver, tgn 1 (E), kondisi istimewa. Hub. 0815.803.1825 (telp/no SMS)
MOTOR
SHM, lok.dlm kota, Jl.Dr.Sutomo Gg.Jeruk No.220 Crb, LT.398m2 LB.132m2, Fas.lkp, PAM, tlp, PLN, AC 3 unit, 3KT, 2KM, hrg 700jt nego TP. Peminat serius hub.
Jl. Gn. Lawu I No.133 Perum-Crb. T. 08122359523/ 0231-9151825 -
PROPERTI
08122202672
DIJUAL CEPAT RUMAH
3 MANUNGGAL PUTRA Jual Toyota Harrier L Premium (komplit) th 2005, silver, kond. baik sekali utk pemakai. hrg 400jt nego.
Hub. 0812 924 1939
Jl. Tuparev 61 Cirebon Telp. 0231-225031 -
Pinggir jalan strategis cocok u/ usaha/ kantor, SHM, lok. Majalengka Kota. TP. Harga 175jt.
Jazz RS 09 (D) Grand Livina 1.5 XV (E) Aveo 1.5 ‘09 (E) Innova G 05 (E) Freed 09 putih (E) Panther PU 09 (E) Jazz S 09 (E) Panther PU 08 (E) Vios 05 (B)
Hubungi: 081564652321
OVER kredit Suzuki futura GRV 04 biru met (B) AC DB VR ban baru barang bagus ors mulus DP 14jt angs.2jt sdh byr 3x dr 3th. Hub. 085880511168
DIJUAL
DIJUAL Suzuki Side Kick Ex-Pro th 1999 Silver Metalik (E Kota) AC,RT,PW, CL, PS,Mesin / Body mulus. Harga Nego. Hub. 081573705718 Cr 23-24/4
Rumah Tinggal Nyaman LT/LB.345/ 150 m2, PAM+Tlp. Gn.Galunggung Indah No.10 Perumnas Rumah Kost LT/LB.420/200 m2.JL.Ciperna Samping AMC Strategis-Prospektif
DIJUAL cpt suzuki KATANA GX,thn 95,hijau metalik,PS,CL,AC,cd audio,racing,body ngaleng,plat B,pjk bln 11,siap pakai,hrg nego, hub: 087826287888
081395905600 081324249854 (Puji)
DIJUAL BUTUH UANG RUMAH SIAP HUNI Tipe 30/72 m2, over kredit, angs.691rb/bl, tenor 12th lagi, Lok.Griya Lobunta Lestari Tahap 2. Info lebih lanjut H u b . R u m a h M u r a h P r o p e r t y, Pertokoan Lobunta B l o k J - 1 N o . 2 Perumnas Crb/ SARI 081324762016
TIARA MOBIL Jalan Karanggetas No 27 Cirebon Telp/HP : 0231-3330041 / 0811241016
KIA All New Picanto total DP 20jtan, KIA all new Rio total DP 30jtan, KIA All New Sportage DP 50jtan, unit ready stock, bunga ringan 3,77%, bonus menarik. Hub. 0812 947 4066
HONDA NEW CITY IDSI M/T 04 HONDA ALL NEW CIVIC M/T 06 HONDA ALL NEW CIVIC M/T 08 HONDA CITY VTEC FACELIFT M/T 06 HYUNDAI i20 M/T 09 TOYOTA KIJANG INNOVA G M/T ‘05 TOYOTA ALTIS FACELIFT VVTI G M/T 05 TOYOTA ALL NEW CAMRY 2.4 A/T 07 TOYOTA FORTUNER DIESEL 2.5 G08 DAIHATSU TERIOS TX M/T 09 MERCY NEW EYES E230 M/T 97 MERCY C 200 A/T 02 JAGUAR S 3.0 V6 A/T 01 HYUNDAI TRAJET 2.0 GLS A/T 01
HARGA DIJAMIN MURAH MENYEWAKAN MOBIL PENGANTIN MERCY
Jual Over kredit Rumah di Ciperna Estate, LT.114 LB.30, harga 55jt. B.05 No.13 (Hook), sisa angsuran 519rb x 9 th (Feb 2021). TP.
Hub. Henry 0231-9261888
DIJUAL CEPAT RUMAH
MAZDA Cronos 98 hitam met, brg bgs, mls, ori, sgt trwt, siap pakai, pjk pjg, H.48jt bisa over DP 11jt angs.1,4x35bl. aad, 22-27/4 Hub. 085280880009
Lok. Griya Caraka LT.120m2 (hook) LB.60m2, 2KT, 2KM (1KM dlm), carport (1 mbl 2mtr), taman (dpn & blkg), telp, 1300W, dapur, RM, RK dan tangki air.
Hub. 081.218.823.937 / 0817.197.127 email: iklanradarcrb@gmail.com
IKLAN CILIK
SELASA PON 24 APRIL 2012 / 2 JUMADIL AKHIR 1433 H
PROPERTI - PROPERTI -PROPERTI - PROPERTI - PROPERTI - PROPERTI RUMAH DIJUAL DIJUAL Rmh Lt.±100m2, Lb.±95m2, siap pakai, 3KT, 1KP, 1KM, List 1300, PAM, SHM, Jl Sakura No.19 Kalijaga Permai Rw.11 belakang SDN Kalijaga. Hub: 08156429231 JUAL Rumah + kosan LT.535m2 LB.400m2, kos: 9KT+km, rmh utama: 2KT+km, RK, RT, grasi 2, 2200W. Lok. Jl. Cipto MK Gg Indah no.111 Kota Crb Hub. 081313123808 DIJUAL Rmh 2Lt, hook, kntrksi atap besi, Lt. 135m2, minimalis modern, BTN Sumber Asri Jl Dahlia. 3KT, 3KM, RT Ls, torn air 1200L, List 1300W, PAM & Smr, 3AC, tpt tdr silent, lmri ukiran Jpr asli, kitchenset Jpr asli. Minat Hub: 081222068045, 085321962521
DIJUAL Segera Rumah Type 21 Luas Tanah 96m2.Listrik 900w & air sumur.Di Perum Arumsari Jl.Angsana X No.139 .Harga Nego. Hub Ibu Rina No.081324891414 Cr.23-30/4 DIJUAL rumah taman evakuasi indah blok C kavling no.7 LT.233m, LB.80m2, 2 kmr tdr, 1kmr pbt, 2 kmr mandi, PAM, 1300W, carport. Hub. 081320571220 JUAL rumah Ls.264m2 full bangunan, KT3, KM2, RTamu, RKeluarga, gudang, + 200m dr bypass hrg 160jt nego; Tanah Ls.261m2, lok.Jl. Lurah Gg Sibandar Plumbon hrg + 60jt. Hub. 0816648771, 081286956100
DIKONTRAKKAN
DIJUAL RUMAH: LT 72 m, LB 120 m, 900W, PDAM, TELP, SHM, Kusen Jati bertralis, Lokasi Perum Bumi Damai (Sblm jmbtn layang Sumber/sblh The Gardens) Hub. 0816645714 / 081320985666
DIKONTRAKAN/JUAL RMH minimalis bangun baru Perum Mustika Pamengkang Indah Blok E No.3, nyaman & asri, 3KT, 2KM, R.kel, dapur, garasi, hrg nego. Hub: 0231-3328623 / 087729651187
DIJUAL cepat tanpa perantaraRmh Lt/Lb 96/27m2, Griya Caraka Kedawung Jln Evorbia Blok E3 No.58. Hub: 085724113478
DIKONTRAKKAN Rmh + perabot ( 45jt/ 2 th pas) TP. Lt/Lb. 200/120 3KT + AC, 2 Kmd, 2200W, tlp, PDAM, gas alam. Setrayasa II/37 Pilang. Hub. 0811244910/ 0231 235975 Kmg. 30-30/4
JUAL rumah Jl. Pandan no. 6 tuparev cirebon, Shm, Lt.250 m. Lb. 200 m, panjang 17,86 m , lebar 14 m, listrik 3.200 kva, air pdam, 1 line tlpn, kamar tdr 4 , kamar mandi 3, gudang 1, garasi , carport. Harga 600 jt.hub. 08112400363. TP JUAL RMH tanpa perantara type 36 Lt. 220m2. Jl. Meranti 2 No. 22 Sumber Arumsari. Hub. 08176420661, (021) 8851885 DIJUAL rumah siap bangun, type 39,47 & 55 di lokasi strategis, lingk.aman, nyaman & asri. Jl.Jakayuda,Tuk Kedawung (timur kantor camat Kedawung). Hub.087839555942 / 0231-3700137 JUAL Rumah Baru LT/LB 197 M2/120 M2 (3 KT+1) Jl Anyelir No 23 Tuparev CRB (depan notaris Debora SH) Hub 0811201971
DIKONTRAKAN rmh 3 KM, B1 no.74 & rmh 2KM blok H no.54 Taman Kalijaga Permai. Hub. 081321989213 DIKONTRAKAN rmh 4KT, listrik 1300W, halaman luas, lok.Blok Jonggrang Blkg Puskesmas Plumbon. Hub. 082130660361/0231-320520 DIKONTRAKAN Rumah cantik minimalis, 3KT, 2KM, garasi. Lok: Permata Raya B2/31. Hub: 087829618187. Tanpa Perantara DIKONTRAKAN Rumah Tingkat + Furniture (isinya), 5KT, Garasi Mobil. Lokasi: Taman Wahidin Kav 13 B7 Kotamadia Cirebon. Hub: 0231-324231, 3751242, Hp 0811241242
JL Rumah minimalis T70/120 lokasi Jl Garuda 7 Tuparev hrg 335 jt, hub: 087729457456, 082127049969
DIKONTRKN ruko 2 lt Jl. Kapt. Samadikun No. 136 Crb. Fas: 3KT, 2KM, Telp, PLN 2200W, PDAM, saluran gas alam. Hub. 085224146658, 085295667798, 0231 3325303 ad.7-10/5
JUAL Rumah Toko 2 Lantai LT. 130m2/ LB. 270m2. Fas: PLN, Gas Alam, PAM, Tlp, 4KT, 3KM. Jl. Pandesan 46 Cirebon. Hub.08179078985 (No Sms) Tanpa Perantara Cr.3-3/5
DIKONTRAKAN rmh type 36, 2KT, 1KM, listrik, sumur bor, lok. Perum Graha Bima Terrace kav.9 (stadion Bima) 7,5jt per thn. 087724878999 no SMS aji, 12-12/5
DIJUAL cepat rumah, SHM, LT/ LB.+319m2/160m2, fas: 5KT, 2KM, dpr, halaman depan & belakang, telp, PAM, 1300W, 1 klm ikan. lokasi Pecilon Indah. Hub. 0231-204256/08882223662
DIKONTRAKAN Gedung Ls. 15x35m2, cocok utk Showroom, Kantor, tempat Usaha, dll. Lahan parkir luas (7x15m2). Lok: Jl Piere Tendean dpn terminal Ciledug Kab Cirebon. Hub: Bpk Kunawan, 02318665189 / 9420188
DIJUAL cepat butuh uang Rumah Tipe 45,Luas Tanah 125m2.Taman Kalijaga Permai Blok Taman Asri B2 No.7 dan B2 No.37 Hub.085224333345 / 081236150015 Cr 10-10/5 DIJUAL Rumah 1 1/2 lantai, Lt. 257m Lb. + 235m2. Fas: PAM, PLN, gas alam, tlp, 3KM, 5KT. Jl. Ampera Raya No. 8. Hub. 0811201428 (no sms) TP cr.10-10/5 DIJUAL Rumah TP Griya Mukti, Lt/Lb. 144/100m2, 3KT, 2Kmd. Hub. 087727309901/ 082121938000 cr.11-11/5 DIJUAL Rumah LT/LB 108m2/80m2,Hak Milik,brsrtfkt,mnmls,kusen jati. Jl.bukit II Fb.05 No.9. Perumahan Tukmudal Indah Sumber Rt.09/10. Fas: 2KT, 2KM, Garasi, kolam ikan,lstrk 950w. Harga 150Jt(nego). Hub: 081 222 102 040 Cr.11-11/5
KONTRAK CEPAT
2 UNIT RUKO Jl. Kartini 10 A.B. Cirebon
Hub. 0878.29629360
DIKONTRAKAN Ruko Dekat Terminal Harjamukti
Hub. 081321989213
URGENT : Dijual Rumah Sorga depan Masjid besar. Jl.Gn.Agung D22 No.73 PERUMNAS. Fas: Ada Deh. Hub. 085276450890 / 085860786644 Cr 18-25/4
Hub. Arifa 085324235678 JUAL CEPAT RUKO 2 LANTAI Jl. Brigjen Dharsono ( Jl. By Pass Cirebon ) SHM, IMB, 2KM, 2KT, 1DPR, Telp, 2.200Watt, PARKIR MOBIL Luas Bangunan +135m2, 770jt
HP. 0816649009 ( Maaf Tidak SMS ) RUKO DIJUAL/DIKONTRAKAN LB: 250m2, LT.140m2 (2,5 lantai) SHM, IMB, Fas: Telp, Ledeng air jetpump, PLN 2500W, 6 KT Peminat Hub. RM Sariminang Jl. Rajawali Raya Drajat Depan Pom Bensin Crb HP.081395821958
DISEWAKAN RUKO BARU Di Jl Raya Kedawung (sebelah Everest Phone). cocok utk kantor & tempat usaha. Fasilitas: 3lt, 3KM, dapur, strategis 24 jam
Hub. 085324040155 / 0 2 3 1 - 2 2 11 8 5
BURSA LOWONGAN KERJA - BURSA LOWONGAN KERJA - BURSA LOWONGAN KERJA CARI 1.Pria/Wnt banyak JOB di Malaysia,tanpa biaya tapi potong gaji; 2. PRT/Baby sitter di Jkt, gaji s/d 2,5jt, tnp biaya/ptg gaji. Segeralah brgabung Hub. 0852 2255 5549 DIBTHKAN CPT Sls TO wil Kng min.SMA max.35th. Fas: GP, sw mtr, u.bensin, jamsostek, Askes, kms blnan & thnn. Krm lmrn ke PT Tirta Kencana Jl.Ry Timur No.29 smp pom bensin jatiwangi Mjlk 0233-881797/8887398 DIBTHKAN CPT SPV min.D3 max.35th. Fas: GP, sw mtr, u.bensin, jamsostek, askes anak istri, kms blnn & thnn. Krm lmrn ke PT Tirta Kencana Jl.Ry Timur No.29 smp pom bensin jatiwangi Mjlk 0233-881797/8887398 DEVELOPER terkemuka dari Bandung mmbthkn: 1. Adm, syrt: W,max.25th, D3, bs komptr; 2. Mkt, syrt: P/W, S1/ D3, pnglmn min.1th di asuransi/devloper/ perbankan. Krm lmrn via pos ke Jl. Merdeka no.5B Cirebon DBTHKN Marketing, P/W, SMU, maks.40th, fas: gaji, transport, komisi, bns prestasi & jnjg karir, jjr, ulet, tgg jwb. Lmrn dtg lsg ke Indohome &Co Jl. Kalitanjung No.52B (dpn Perdana Motor) Crb DICARI tenaga penjual bakso dorong ulet/ jujur, mau krj krs; 5 org tng bantu; 1 org lk2, sitem bg hsl. Hub. 085697046163 crb
DIJUAL RUKO DAN KIOS di Pusat Perdagangan Harjamukti (Pasar Kalitanjung) Jl. Jend Sudirman-Penggung Cirebon, lokasi strategis, lahan parkir luas.
Hub. 0818237344 TANAH JUAL Murah Tnh kpling 200m2 39jt & rmh (6x8)+ gudang bertingkat (15x5) 96jt nego, bersertifikat, lok.blok karang tengah kebarepan, plumbon Telp. 081320267209 JUAL tanah luas 269m2, SHM, alamat Jl.Sukasari IV no.33 Hub.0231-9277881 DIJUAL cepat tanah + bangunan Luas ±240m2, Jl Kesunean No.12 depan Sharp Yasonta. Hub: 082123257711 DIJUAL tanah SHM (TP), Luas ±1860m2, di Ds Kliwed Jatibarang. Hub: 081946878717, 082117758080
DICARI Sopir utk travel Bdg-Crb n sopir utk antar jemput anak sekolah di alamatkan CV. Grage Putra Mandiri Jl. Ir. H. Juanda No.506 Kedawung (dpn Polsek) DIBUKA lowongan SMA-SMK. Karyawati umur 18 - 23 berpenampilan menarik. Bisa microsoft office. Tuk menjaga dan administrasi kantor. Hub 085224084999 Hr Kamis jam 10.00 DIBTHKN Teknisi yg berpengalaman di bid.pendingin ruangan (AC), Surat Lamaran dikirim ke PT. Bangun Tekindo Purnama Jl.Juanda No.507 Kedawung Cirebon. 0231-209244-209237 DBTHKN Guru TK-SD, wnt, max.30th, S1, menguasai Bhs Inggris, memiliki komitmen di dunia pend., menyukai dunia anak. Tenaga Tata Usaha, wnt, 19-25th, min.D3, menguasai excel & access. Krm CV ke KB-TK Al Biruni Jl.Ry Sn Gn Jati no.04 (Pasindangan 36) Crb
JUAL Tanah di Gg Dahlia II Sutomo, Lt.244m2, SHM. Hub: 081931131144 (No SMS)
DBTHKN Desain grafis syrt: fresh graduated, mahir coreldraw, photosop, krj krs, disiplin, jjr, kreatif dan teamwork, lbh diutmkn menguasai hardware & tkng las: handal brpnglmn dan tidak takut ketinggian lmr lkp CV Laba-laba Jaya Advertising Jl Prujakan No.19 Crb DIBUTUHKAN 2 org sales promotion representative (SPR), 2 org Merchandising(MD). syrt: Pria&Wnt, Max 28thn, brpnglmn Min.1Thn dbdng mrktng & Cstmr Good( SPR&MD), brpnglmn mgkrdnr Team, Min.S1(SPR), Min D3(MD). Lmrn plg lmbt 22 Apr 12 Ke PT.KALBE FARMA,Tbk DIV. RTD Up.Bpk.Satriyo Nugroho Jl.Ry.Klayan No.57 Cirebon Cr. 4-4/5
DBTHKN Supir min.SMU, memiliki SIM A, domsili kota Crb. Hub. Pimpinan Nur Dinar Jl.Cangkring II No.20 Cirebon DIBUTUHKAN!(1) Securty,(2) Montir, Syrt: Pria,max 40 th (1),Pria max 30 th (2), Pengalaman min 2 th dibdgnya, Pend. min STM Montir (2), Disiplin, teliti, jujur dan bertanggung jawab. Krm lmrn lengkap ke: PO BOX 856 CIREBON Cr 5-4/5 DICARI kary operator PS, laki2, pend.SMU, max.25th. Hub. Jl. Kesambi 90 A Crb (sblh masjid wakaf) DICARI tenaga Adm utk ditmptkan di luar kota. syrt: menguasai B.Inggris aktif, mmpu bkrj di bwh tekanan, menguasai MS Office, min.D3 akuntansi. Pelamar serius hrp menyerahkan lmrn ke PT.Metrindo Jl.Yos Sudarso No.19 Crb ddn, 17-24/4 KOPERASI Semarak Dana mmbthkn Marketing Pria Min.SMA,pny Motor sendiri,domisili kuningan. Fas: Gaji+ bonus+Tunjangan+Karier. Krm Lamaran ke Jl. Pramuka No.65 Link. Pahing RT/ RW 02/01 Kel. Purwawinangun (200 m dari UNIKU 2 ke arah Jl.Baru) Cr 14-14/5
P/W, SMA, Fasilitas Gaji Pokok, Bonus, Komisi, Mes, Siap ditempatkan diluar kota. Bawa lamaran langsung ke Surya Jatibarang Stand Pameran PASSINDO CITRA MANDIRI Depan OK SHOP Hub ( 081 906 557 979 )
Bagi yang berminat kirim lamaran anda,cantumkan kode posisi & penempatan paling lambat 30 April 2012 Cap Pos Ke alamat : Jl.Duku Duwur 18 Kel.Pegambiran Kec. Lemahwungkuk Cirebon
DIJUAL Rumah Strategis dipusat Kota. LT/LB 117m2/117m2,3KT,2KM,Lstrk 900w,PAM,SHM.Jl.KS.Tubun Gg.Kamsi. Hub.Bp. Andri 0858.6686.7527 (No SMS+TP) Cr.21-28/4 DIJUAL Rmh Jl. Pilangsari Endah Blok i No. 82-83 Crb, Lt.410m2 Lb. 300m2, 5KT, Listrik 2200W x 2, PAM, sanyo, Telp, bangunan baru, TP. Hub. 081382174272 cr.19-19/5 DIJUAL Tanpa Perantara Rumah+ Tanah, Luas: 383 m2 / 1307 m2, SHM. Jl.Raya Fatahilah No.38 Megu Gede Kab.Cirebon. Cocok u/ Toko, Gudang, Kantor, Dealer dll. Hub.022-7108247 / 087822850094 / 083824337579 Cr 20-27/4 DIJUAL Rumah Jl.Kedondong no.125 (msk dr Jl.Dr.Cipto dpn sklh Putri Nirmala). LT/ LB.189m2/170m2, fas: 4KT, KMdlm, lntai & dpur marmer, 2 carport, 2200W, PAM. Hub. 085864196710 / 082121937059 (TP) DIJUAL Cpt rumah SHM, PAM, tlp, listrik, gas alam, LT.376m2. LB.160m2, 4KT, 2KM, 2KMD, bbs bnjr, lok. Gn Bromo II dkt RSPB komp.Pelabuhan Jl. Kepiting No.34-35 Perumnas. Hub. 0231-3470777 (TP) ccp, 21-20/5
JUAL RUMAH TINGGAL & TOKO (SAMPING) LT. 304 m2, LB.200 m2. Lok.di pinggir jalan raya Jatimerta Klayan Fas: PLN, pompa listrik (sumur gali), telp, 4KT, 4KM, RK, Garasi, RT, mushola, R.Serbaguna
Hub. 08156257773, 0231-3327282
DBTHKN sgr Marketing & ADM, syrt P/W, max.25th, min.SMA/SMK Teknik komputer & jaringan, single, penglmn di bid kompt. Bw lsg lmrn ke Jl. Panjunan no.27 Crb KOPERASI Serambi Dana mbthkn Staff Marketing (P) min SMA, domisili Majalengka,pny kndrn sndri.Fas: Gaji +bonus+tunjangan+karier.Krm Lmrn ke Jl.KH.Abdul Halim 72 Rt/Rw 05/08 Majalengka Kulon, smpng Hotel Putra Jaya (bunderan Munjul) Cr 18-18/5 DIBUTUHKAN bbrp Salesman T.O & Motorist u/Distributor Wilayah III Crb.Lmrn dtg lgsg ke Jl.Ki Gede Mayaguna No.39 Kel.PasalakanSumber.Tlp. 0231 325 659 Cr.18-25/4
PERUSAHAAN sdg brkmbng mmbthkn Manager utk kantor Cirebon. Syrt: S1, usia maks 38 th, Pria / Wanita, aktif berbahasa Inggris, jujur,teliti,pekerja keras.Lmrn dtujukan ke Jl.KS Tubun No.11 Cirebon Hub.08122353849 Cr 24-1/5 PERUSAHAAN Ekspor Rotan di Palimanan membthkn 1). Staff Admin, Syrt : SMA sederajat /Wanita/ usia max 25th 2).Security, Syrt : SMA sederajat/ Pria/usia max 35 th, berpengalaman. Kirim lamaran & CV ke PO BOX 351 Cirebon Cr 24-1/5 AYO gbng di LPK kmi. Bth wnt u/ PRT/ b.sitter 17-40th.Idnt lkp,gj 900rb1,5jt+cuti.Hub Bu Lia 082114867087081905064771
DICARI karyawati toko, wanita single, max.25th, min.SMU, jujur, kerja keras. interview lsg ke Toko Bangunan Utama Jl.Kanggraksan 38 Crb A TRAINEE for export furniture with qualification:female&single, max 30 years old,able to speak & written in English,able to use computer offices, fresh graduated welcome.Pls send the CV to CV.MPI, Jl.Ki Natagama No.48 Kaliwulu Plered Cirebon (Up: Ratna) or Email to indwayco@ indosat.net.id / Telp.0231-320555 Cr 19-19/5
Butuh Cepat, security, op. produksi, call canter, driver. fas : gj umr, lembur, jamsos, dll. sgr hub ibu anggraeni ke 087 729 809 469 Perusahaan multinasional Consumer Goods mencari individu yang bermotivasi tinggi dan berfikir kreatif: 1.Staff Admin Syarat : - Laki-laki, Single-berusia max 27 th - Pend. D3 Akuntansi dari PTN/PTS, GPA min 3.00 - Lebih diutamakan berpengalaman di bid.Akuntansi & Keuangan min 1 th / Fresh Graduate boleh melamar - Sehat jasmani & rohani Kirim Lamaran lengkap dengan Lampiran : 1. Daftar Riwayat Hidup 2. Fotocopy ijazah & transkrip nilai D3 3. Fotocopy KTP 4. Surat penglaman kerja / sertifikat lain yang mendukung 5. Pas Photo berwarna 4x6 2 lembar Lamaran dikirim via pos ke Jl.Jend Ahmad Yani No.78 (Kav.5) Cirebon 45113 Paling lambat 25 April 2012 cap pos
DICARI 3 Karyawati, 18-24th, SMA/MA, single, jujur, tanggung jawab, menginap di toko, pakai jilbab.
Hub. Toko Putra Fatahillah
DIJUAL Tanah Seluas 656 m2 (SHM) Cocok untuk : Supermarket, Gudang, Kavling Perumahan,Hotel/Penginapan. Jl. Pangeran Drajat No.22 Hub. Djadjat Telp.0821 200 152 49 /022-921 929 77 Cr 20-27/4
Jl. Perjuangan no.40C sebelah barat IAIN SNJ Cirebon
DIKONTRAKAN Tempat usaha lokasi strategis pinggir jalan, selatan Pasar Jamblang 5x20m
JUAL TANAH Lokasi strategis daerah Kejuden 4.000m2, Getasan 3.900m2.
JUAL RUMAH KAPLING
DIJUAL tnh utk 2 kios; 10 kontrakan, Ls.378m2, SHM, Kd Krisik kota Crb. pnggr jln utama, 325rb/m. pasif income 5jt/bln, Ls.117m2, SHM, kalijaga hrjmkti kota Crb utk 5 kontrakan, 500rb/m. pasif income 2jt/bln. Hub. 08122495504 / 081564777784
DIBUTUHKAN RESELLER BAJU serius khusus anak cewe ABG se-wil Cirebon Hub: Nirmala HP: 087729380007 Alamat: Kebon Pring No.12 (Agen Telor) Pin BB: 26983733/22DI8248
DIJUAL Tanpa Perantara Tanah + Bangunan Luas ± 169 m2 di Desa Trusmi Kulon Plered Cirebon.Hub. Solichin HP. 08156431677 Cr 23-30/4
HP. 081313559553 / 081802393888
DIKONTRAKAN 1. Gudang dengan LT.600m2 Luas gudang 150m2 Fas: telp, PLN, pos security Jl. A. Yani no.7 Rt.01/13 K e l . P e g a m b i r a n Kec.Lemahwungkuk sebelah GD Coca Cola lama 2. Rumah di Pegambiran Resident Cluster Oasis AIII no.1 LT.+340m2
Berminat Hub: Ibu Lina 0231-239423 085.222.125.278 GUDANG DISWKN gudang 1100m lok strgs baru renov. Jl. Raya Plumbon samping RS. Mitra 50m dr jln tol. Hub. 0818985408 DIJUAL Gudang, Workshop, Kantor, Rumah. Luas 2000m, 6 KT, 2 kmr Arsip,4 KM.Komplek Pilang Setrayasa 8 No.8 Hub. 085224569775 – 081911382075 Cr 7-6/5 DIKONTRAKAN gudang luas 2500m,lok di Jl. Pronggol, full bangunan, kantor, mess karyawan. Hub. 0231-201998 / 085624151617
RUKO JUAL Ruko/Gudang LT 173 + /LB 225 SHM,1,5 Lt,Jl.Sijati No.22,dkt By Pass,bisa masuk truk,strategis.Hub. 0817229947 Cr 19-11/5 DIJUAL cepat tanpa perantara dua ruko siap huni letak strategis pinggir jaln raya. Luas 401 m2 & 380m2, pabuaran kidul-dekat pasar Pabuaran. Hub. 0857-974-77077 DIJUAL cepat paket Ruko Bengkel resmi Ahass & rumah walet di Jl.Raya Karang Sembung (Jln Alternatif ke Jateng), LT/ LB 350/300, SHM. Peminat serius Hub. Cr 19-26/4 085315378494 (No SMS)
DIJUAL TP Tanah & Bangunan sarang walet,SHM,LT 659m2. Lokasi kesenden blkng kantor kecamatan kejaksan Hub. 085317999098 / 087729934073 Syh 10-24/4 DIJUAL CEPAT TANAH & PABRIK Lt. 5.425m2 Lb. 1.748 m2 Jl. Raya Losari (Soekarno- Hatta) No. 134 Kab Cirebon.
1 Manajer/Sales Koordinator, (sudah berpengalaman) untuk mark perumahan 2. Salesman, untuk markt perumahan 3. Mark Wanita (sudah pengalaman) Lamaran dikirim ke:
PT. Langkah Maju Jaya
PT.PARKLANE FURNITURE
Jl. Raya Sunan Gunung Jati No.27 B depan kantor Kuwu Klayan Cirebon
Hub. 081804610011, 081804610727
Jln.Pangeran Antasari No.89 Ds.Lurah Plumbon Cirebon 45155
DIJUAL TANAH KAVLING Ls 200m2 Jl.Srikaya, Setu Kulon Kec.Weru dekat SMPN 1 Weru (depan Ramayana Plered)
HUB:082127323215
DICARI/DIBUTUHKAN DICARI / DIBUTUHKAN I.
SECURITY ( Kode: S ) DENGAN SYARAT-SYARAT SBB: - PRIA MAX. USIA 25 THN. - SLTA/SEDERAJAT/SERTIFIKAT DIKLAT SATPAM. - DOMISILI KAB.CIREBON BAGIAN BARAT - DIUTAMAKAN BISA BELADIRI / INSTALASI LISTRIK II. PENGEMUDI TRUCK ( KODE: P ) DENGAN SYARAT-SYARAT SBB: - SIM BII UMUM. - USIA MAX 40 THN. - BERPENGALAMN MEMBAWA TRUCK ENGKEL, TRONTON, GANDENGAN, TRAILER MIN.1 THN. SURAT LAMARAN LENGKAP DIBAWA LANGSUNG KE:
DICARI MARKETING Pria/wanita, min.SLTA, mempunyai kendaraan sendiri, penampilan menarik, mampu berkomunikasi dg baik, relasi luas, sanggup bekerja keras dan ulet, disediakan gaji+insentif+bonus yang menarik. Lamaran dikirim ke: Taman Pulomas Blok C3/ 12 Jl.S.A.Tirtayasa Kedawung Cirebon 45153
PT.PATRIA INTI SEJAHTERA
JUAL TANAH (Hak Milik) 1. Jl. Veteran / Cimanuk, Luas 586 m2, Indramayu (KOTA) 2. GARUDA MAS, 342 m2, Gunungsari dalam CIREBON
HUB. 081 564 194 94 / 087 718 547 980 DIJUAL 1. TanahLuas 3050m2 di Taman Tuk Mudal, sdh SHM Desa Tuk Mudal Kec Plered Kab Cirebon 2. Tanah & Rumah Luas 515m2, Bersertifikat di Rt.01 RW.01 Gg Ki Sangu No.7 Ds Jadimulya Kec Gunungjati Kab Cirebon Berminat Hub Tlp: 081395943005 TANPAPERANTARA
DIBUTUHKAN SEGERA
Jln.Raya Palimanan KM.18 Palimanan Cirebon Paling Lambat 30 April 2012
DIBUTUHKAN SEGERA Klarifikasi : Pria / Wanita, Single, Usia max 28 th Tidak sedang kuliah / terikat kontrak kerja, pengalaman tidak utama, pend min SMA/K sederajat untuk dijadikan karyawan tetap. Untuk menempati posisi : 1. Gudang 4. Supervisor 2. Adm 5. Wakil Kacab 3. Receptionis 6. Kacab Bawa lamaran anda ke
GURU TK/PG Perusahaan Distribusi membutuhkan: A. SALESMAN TAKING ORDER B. SALESMAN MOTORIS Syarat: - Pendidikan min SMA - Memiliki kendaraan sendiri + SIM C - Siap bekerja keras Lamaran ditujukan ke: PD. TRIJAYA MANDIRI Jl. Raya Tegalsari Km 10 Linggahara T. 28 Tegalwangi Cirebon
PT. PANDAWA GROUP Jl. Tanjung Pura No. M1 Depan BTN Lama (SC) karanganyar – Indramayu Call : 087 881 666 934 Paling lambat 1 minggu setelah iklan ini dimuat. Pukul : 10.00 – 14.00 WIB. CEPAT TERBATAS
DIBUTUHKAN SEGERA
DIBUTUHKAN SEGERA 1. CREDIT MARKETING OFFICER (CMO) Pria max.35 th, pend.min.D3 2. FIELD COLLECTOR (FC) Pria, max.35 th, pend.min.D3 3. STAFF ADMINISTRASI Pria, max.30 th, pend.min.D3
Kirim lamaran ke: Jl. Pertatean 67 Cirebon
SALESMAN Min.SMA, punya motor, SIM C BENEFIT: Gaji, Insentif, Bonus, Tunj lain2 PT. SKAY, Astana Gunung Jati 17 Cirebon email: agussurya@skay.co.id Building Material Distribution
Jl.Pilang Raya No.147 Cirebon dengan melampirkan berkas lamaran sbb: 1. Surat lamaran 2. Fotocopy Ijazah & Transkrip nilai S1 yang dilegalisir 3. Fotocopy KTP yang masih berlaku 4. Pas poto berwarna ukuran 4 x 6 sebanyak 2 lembar 5. Surat keterangan sehat dari dokter pemerintah 6. Surat pengalaman kerja/sertifikat lain yang mendukung Lamaran bisa diantar langsung/kirim via pos paling lambat tanggal 15 April 2012
digital lab & photo studio Jl. Siliwangi No.169 Cirebon 45123
Service Centre Cross
Wanita, min.SMA, usia max.30 th bisa komputer
DIBUTUHKAN SEGERA
Customer Service (CS) + Make Up Artist
PT.INDOFARMA GLOBAL MEDIKA
DIORA
1. Pria/Wanita min.SMU 2. Mengenal wilayah Cirebon, Kuningan, Majalengka, Indramayu 3. Mengerti dunia seluler 4. Memiliki SIM C 5. Diutamakan yang memiliki motor sendiri
DIBUTUHKAN
Perempuan, diutamakan PGTK Maks.30 th Lamaran dikirim ke: TK Khalifah Jl. Villa Kecapi Mas VI no.7 Harjamukti Cirebon
LOWONGAN PEKERJAAN Sebuah Perusahaan BUMN Farmasi membutuhkan tenaga Akutansi/Keuangan untuk penempatan dikantor cabang Cirebon dengan kualisifikasi sbb: * S1 jurusan Akutansi dari PTN/PTS,IPK Min 3.00 * Laki-laki berusia maksimal 27 Thn. * Lebih diutamakan mempunyai pengalaman dalam bidang akutansi dan keuangan min. 2 Thn/Fresh Graduate boleh melamar * Sehat jasmani & rohani Jika berminat kirim lamaran lengkap ke
- Wanita, usia 18-23 th - Min.SMA sederajat - Diutamakan mengerti multimedia - Menguasai komputer - Mampu bekerja secara team - Siap bekerja dengan sistem shift - Berpenampilan menarik Lamaran lengkap kirim ke:
MARKETING EXECUTIVE
TELEMARKETING
DICARI DRAFTER UNTUK PERUSAHAAN FURNITURE : Syarat: 1. Pria/Wanita, Maksimal usia 35 tahun 2. Lulusan D3 / s1, Fresh Graduate are welcome 3. Menguasai AUTO CAD 3D 4. Mau bekerja keras 5. Mampu bekerja di bawah tekanan 6. Sehat jasmani & rohani Bagi yang berminat dapat mengirimkan lamaran ke :
Depan Griya Jamblang
DIJUAL Rumah tanpa perantara Jl.Suratno Gg.Sepakat (msk mbl) No.18 Crb.LT/LB 220m2/150m2,SHM,PAM,Gas Alam,Listrik 1300w.Berminat Hub:0813 2446 2433 Cr.18-18/5
SULIT MENURUNKAN BERAT BADAN ? Ikutilah Lomba Berat Badan Berhadiah Total 6.5 Juta Hub : 082 126 777 715 imy, 18-25/4
DISTRIBUTOR Alkes mmbthkn Penanggung jawab Alkes. D3 Farmasi, punya STRTTK, ditujukan ke Aryanto, Jl. Virgo Blok B3 No. 15 Permata Harjamukti Crb cr.23-30/4
DIBUTUHKAN SEGERA
SALES COUNTER
1. Pria/Wanita usia max 30 th (SK,SU,AG) 2. Memiliki SIM A dan SIM C (SU) 3. Pendidikan min. D3 Akuntansi / Manajemen 4. Diutamakan berpengalaman di bidang Keuangan & Logistik 5. Mampu mengoperasikan aplikasi computer min. MS Office 6. Domisili di Cirebon & Pamanukan 7. Mampu berkomunikasi dengan baik
DIJUAL tanah SHM Lokasi strategis, Luas 240m2.Posisi tanah sudah tinggi.Jl.Pangeran Drajat 1B.Tanpa Perantara. Peminat serius Hub. 0818230333 / 081222033333 Atin 18-19/5
KULIAH SAMBIL KERJA, SIAPA TAKUT Dapat Income 1 – 3Juta/ bulan Hub : 0853 1732 1140 / 087 828 749 023 / 081 313 271 271 imy, 18-17/5
DBTHKN: A.(3) org Collector;B.(2) org Analis Kredit;C.(2) org Administrasi;D.Marketing. Ket:A,B pny SIM C,BPKB&Ijazah Asli;A.min SMA sdrjt,B.min D3,C.Min SMA sdrjt,Ijazah asli; D.Min SMP,Ijazah Asli. Lmrn lsg ke CV Rajawali Citra Mandiri Jl.Ciremai Raya D12 (Ruko) Larangan Harjamukti Crb Cr 23-30/4
KOPERASI Semerbak Citra Mmbthkn Marketing,Pria,Min SMA,domisili Crb, pny Kndrn sendiri.Fas: Gaji + bonus+ Tunjangan+Karier.Krm Lmrn ke Jl.P.Cakrabuana RT/RW 21/05 Kel. SendangSumber (dpn RM Gandasari) Cr 14-14/5
Perusahaan yang bergerak di bidang Distributor Bahan Bangunan membutuhkan Staff Keuangan (SK), Staff Umum (SU), Kepala Gudang (KG) dan Staf Admin Gudang (AG) untuk ditempatkan di Cirebon & Pamanukan dengan syarat sbb:
DIJUAL Cepat Tanah Luas 424m2 di Jl.Perjuangan Cirebon.Lokasi Pinggir Jalan,Letak Strategis,cocock untuk Usaha.Hub.0813 2471 3570 Cr.19-26/4
DIBTHKN sgr Promotor Optik utk wil Crb: SLTA, P/W, pny motor/SIM C, dijamin gaji min 1 jt/bln (insentif/BBM) + mess. Bawa lamaran & wawancara lgsng ke Jl. Gn. Rinjani Blok Masjid As Salam Perumnas Crb cr.17-17/5
JL.Tnh mngntngkn bisa di kpling2kn dgn hrg psrn 80 jt/kapling/buat futsal/pabrik/gdg LS ± 5180 muka hdp jln 170m=750 jt. Rmh dpn kntr imigrasi 180m=140jt ; BTN Pegagan 2 lt pgr jln= 165jt Rmh Kota jg ada. Hub. 085224184535 / 081909893840 Cr 21-28/4
JL rumah Jl.Manggis 46 Langensari baru 130jt; kapling 600m, 400 m babakan sumber. kapling 400m, 374m Harjamulya Crb. Hub. 085324326559/085361228897 DIJUAL Rumah tipe 47, 2KT, 1KM, komp.Graha Estetika B4 blkg kantor Kec.Kedawung, bs over kredit. Hub. 087729159414
DIJUAL RUKO LT 700m2/LB penuh,Fas : R.Tamu, R.Kluarga,3KT,2KM,dapur,garasi luas, Listrik 2000W,Pompa Air,AC, Lokasi Jl.Aryasalingsing No.15 Ds.Waruroyom Kec.Depok Sumber
Radar Cirebon Group
DICARI: 200 orang gemuk untuk dilatih menjadi Konsultan Nutrisi Penghasilan 3 – 5 jt
Hub : 085.224.978.008 087.859.997.373
Kirim lamaran langsung ke:
PT. FIRST INDO FINANCE Ruko Permata Hijau No.10 Jl. Brigjend Dharsono Sunyaragi Cirebon 45132 phone: 0231-232330 email: iklanradarcrb@gmail.com
SELASA PON 24 APRIL 2012 / 2 JUMADIL AKHIR 1433 H
MAJALENGKA
PARAPATAN
Kemarau Diprediksi Terpengaruh El Nino MAJALENGKA – Kondisi cuaca mulai memasuki musim peralihan dari hujan ke kemarau, khususnya di Kabupaten Majalengka. Menurut Kepala Stasiun Meteorologi kelas III Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Jatiwangi, Efendi, diprediksi suhu udara akan mengalami peningkatan khususnya di siang hari. “Dari prediksi di satelit kami, kondisi cuaca sekarang yakni akan memasuki musim pancaroba. Yaitu pergantian dari musim hujan ke kemarau,” ujar dia, saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (23/4). Efendi mengatakan, adanya pergantian musim ini dikarenakan di Indonesia hanya ada dua musim. Saat musim hujan angin bergerak dari barat menuju timur. Selain itu juga tidak akan terjadinya hujan secara terus menerus seperti pada musim sebelumnya. “Kondisi cuaca tidak membawa uap air keawan. Jika terjadi penguapan juga tidak sampai mengandung uap air hingga sampai terjadi turun hujan,” jelasnya. Efendi memprediksi, kemarau mulai datang pada pekan kedua April. Namun, diperkirakan aka nada pengaruh el nino, sehingga masih harus dikaji lebih lanjut. “Kemarau panjang tidak bisa diperkirakan satu hari atau hari ini saja, karena untuk perkiraan musim tersebut harus dipelajari setiap hari dan membutuhkan waktu yang cukup lama. Untuk kemarau panjang belum terlihat sepenuhnya karena pihak kami masih akan melihat kondisi bagaimana suhu laut,” ucap dia. (ono)
FOTO: ABDUL HAMID/RADAR MAJALENGKA
SERIUS. Siswi SMPN 1 Majalengka sedang mengerjakan soal ujian nasional hari pertama, kemarin.
MAJALENGKA – Perkara persidangan tindak pidana ringan (Tipiring) terhadap empat terdakwa petani penggarap lahan Blok Baligo, Desa Pagandon yang dituding menyerobot lahan milik pemerintah dibatalkan proses perkaranya oleh Majelis Hakim Pengadilan Negeri Majalengka, Senin (23/1). Perkara tersebut, menurut Wakil Ketua PN Majalengka, Dahlan SH MH, tidak memenuhi unsur berita acara persidangan. “Kalau melihat dakwaan yang ditetapkan penyidik, ancaman hukuman dari pelanggarannya adalah paling lama kurungan selama tiga bulan, dan denda Rp5 ribu saja, dan tergolong dalam tipiring,” ujar dia, kepada Radar. Dijelaskannya, saat majelis hakim menilai perkara yang menuduhkan pelanggaran Perpu 51 tahun 1960 tentang penyerobotan tanah ini, mestinya masuk dalam persidangan per-
kara cepat. Hal ini, sebagaimana yang diatur dalam pasal 207 ayat (1) huruf b bahwa semua perkara tindak pidana ringan yang diterima pengadilan hari itu, segera disidangkan pada hari itu juga. “Dasar kita mengembalikan perkara ini diambil karena saat sidang mulai, kita tanya dulu ke penyidik, apakah ingin persidangan pidana perkara cepat, atau biasa. Lalu kata mereka perkaranya tipiring tentang penyerobotan lahan dan mau persidangan pidana perkara cepat. Ya kita tolak, kita kembalikan lagi berkas perkaranya karena tidak memenuhi unsur yang diatur dalam KUHAP,” jelas Dahlan. Menurut dia, dalam sidang perkara tipiring, sebagaimana diatur dalam KUHAP, mesti dilakukan atau digelar pada hari itu juga, serta memutuskannya pada hari yang bersangkutan. Dengan putusan yang mengacu pada pasal yang didakwakan penyidik serta
dikuatkan oleh pengakuan dari terdakwa. Lagipula, yang lebih mendasari dikembalikannya perkara dalam persidangan tadi, pihak penyidik kekurangan alat bukti dan saksi sehingga memohon agar dapat menghadirkan alat bukti dan saksi-saksi tambahan di persidangan berikutnya, serta pihak terdakwa juga memohon untuk didampingi oleh kuasa hukum pada persidangan berikutnya. “Gak bisa dong, tambah ngawur nanti berita acara berperkaranya. Karena, sudah jelas kalau persidangan pidana perkara cepat harus selesai dan diputuskan perkaranya dalam waktu sehari. Makanya kita kembalikan semua berkasnya karena tidak dapat diproses lebih lanjut di persidangan,” katanya.
ABE ROLISTA O P T I K A L FRAME NIKON TITANIUM
Jln. Sultan Agung No.28 A. Sumber. Cirebon
70% + 10%
DISC GARANSI KARATAN 5TH DAN DAPATKAN FRAME MEREK TERKENAL
DISC HINGGA 50% + 10% CP: 085722305555 (NANA)
MURAH BERKUALITAS DENGAN GARANSI TAK TERBATAS
KEHILANGAN - KEHILANGAN - KEHILANGAN - KEHILANGAN HILANG STNK Yamaha Jupiter, Hitam,Nopol E 3107 YZ,a/n SUMARYATI, Ds Caracas Rt024/006 Kec.Cilimus Kuningan
HILANG Surat Izin Trayek No.Pol E 1952 AI a/n Relawati d/a Jl.Kalijaga Permai No.23 Cirebon
HILANG STNK Honda th 2011, Hitam,Nopol E 3768 ZI,a/n ADE, Dsn Pahing Rt009/003 Cipasung Darma Kuningan
HILANG Surat Izin Trayek No.SK 551.21/Kep./KPPT/2012 No.Pol E 1953 D a/n Syaiful Bahrie d/a Jl.Lebu Sunyaragi Rt 3/4 Kota Cirebon HILANG STNK No.Pol E 3870 AS a/n Sunadi d/a Ds.Lapangan III No.138 Rt 3/4 Drajat Kota Cirebon HILANG STNK No.Pol E 2427 KM a/n Wartini d/a Blok Paing Ds.Tenjomaya Kec.Ciledug Kab.Cirebon HILANG STNK No.Pol E 1096 KR a/n Sara B.Marsan d/a Ds.Danamulya Blok Soka Rt 02/02 Kec.Plumbon Kab. Cirebon HILANG STNK NOpol E-3395-VS, a/n Edi Hanuradi, d/a Lingkungan Puspa Indah, Rt/Rw 01/08, Kel. Cijati, Kec. Majalengka, kab. Majalengka HILANG STNK Yamaha Xeon th 2010, Biru,Nopol E 6869 ZD,a/n ILHAM HARIAWAN, Dsn Timur Rt002/001 Ds Cikandang Luragung Kuningan
HILANG TNK Honda th 2011, Hitam abu2,Nopol E 5307 ZI,a/n HARI JUNAEDI, Ds Margasari Rt002/001 Luragung Kuningan HILANG STNK Nopol E-6607-SR an Haryanto d/a Blok Buyut Raga Rt 05/02 Desa Sliyeg Kec Lelea Indramayu HILANG STNK Nopol E-2124-PL an Subagja d/a Jl. Cumi-cumi Rt 04/07 Desa Pabean Udik Kec/Kab Indramayu HILANG STNK Nopol E-2092-RV an Eddy Yanto d/a Desa Kedpokanagung Rt 05/01 Kec Kedokanbunder Indramayu
MAJALENGKA – Enam orang siswa tidak mengikuti ujian nasional hari pertama. Enam siswa yang tidak mengikuti ujian nasional tersebut tiga diantaranya adalah siswa SMP Terbuka Cigasong, sisanya ada lah satu orang siswa SMPN 3 Majalengka, SMPN 1 Majalengka dan SMPN 1 Cigasong. “Siswa dari SMP yang diketahui tidak masuk pada hari pertama dikarenakan sakit. Adapun untuk tiga orang siswa dari SMP Terbuka, tidak ada keterangan jelas. Jadi, total peserta ujian yang hadir hanya 18.873 orang,” ujar Kepala Dinas Pendidikan, Drs H Sanwasi MM, kepada Radar, Senin (23/4). Menurut Sanwasi, keenam sis wa yang tidak mengikuti ujian hari pertama berhak untuk mengikuti ujian susulan yang akan dimulai, 30 April hingga 4 Mei 2012 mendatang. Se lain enam orang siswa
yang diketahui tidak masuk, pelaksanaan ujian hari pertama berjalan lancar. “Mudah-mudahan mereka yang tidak mengikuti ujian hari pertama, bisa mengikuti ujian hari kedua dan seterusnya,” katanya. Sanwasi menjelaskan, daftar hadir peserta ujian tersebut belum bisa direkap secara keseluruhan. Namun dari hasil pantauan di sekolah, hanya ada enam peserta yang tidak hadir. Dalam pelaksanaan ujian nasional, sedikitnya 2.034 pe ngawas dilibatkan terdiri dari 1.462 pengawas UN SMP/ SMP-LB negeri dan swasta, serta 572 pengawas MTs. Para pengawas tersebut mengawasi 917 ruangan. “Pengawas diharapkan bisa memberikan arahan soal teknis pengisian formulir lembar jawaban. Seperti nama, nomor tes, mata pelajaran, serta mengingatkan peserta yang belum mengisi formulir lembar jawaban,” ungkapnya. (mid)
Majelis Hakim Batalkan Sidang
GRAND OPENING
HILANG STNK No.Pol E 5395 BF a/n Sumina d/a Jl.Pekalongan C21 Nuansa Majasem Rt 003/015 Karyamulya Kesambi Kota Cirebon
17
Enam Siswa Tidak Ikut UN
Kapolres Klaim Tak Ada Geng Motor MAJALENGKA - Kepala Polisi Resor Majalengka, AKBP Lena Suhayati SIK MSi mengklaim tidak ada geng motor di wilayah hukum Polres Majalengka. Pernyataan kapolres diungkapkan di serambi Kantor Bupati Majalengka, Senin (23/4). “Geng motor di Kabupaten Majalengka sudah mati. Nah, sebelum cikal bakal dan sempalan-sempalan anggota geng motor yang kembali berorganisasi ilegal, kita redam dengan sejumlah pendekatan. Selain itu, kita juga bina para pegiat motor di Kabupaten Majalengka. Di antaranya dengan menjaga silaturahmi sesama anggota komunitas motor,” ujar dia, kepada Radar. Menurut dia, adanya sejumlah aksi kejahatan yang melibatkan kendaraan roda dua di kota angin tidak bisa diidentikkan dengan geng motor. Meski mengklaim bebas geng motor, namun perempuan yang ngefans dengan Ustad Jefry Al-Buchori ini tetap menyiagakan pasukan dengan menggelar operasi siaga setiap malam minggu. Bukan hanya itu, kepada setiap polsek, dirinya menginstruksikan untuk melakukan pelaporan jika terdapat kejahatan berkedok geng motor. “Kita sudah koordinasi dengan seluruh polres se-Jawa Barat untuk berkomitmen memberantas cikal bakal geng motor di wilayah hukum masing-masing,” ungkapnya. Lena menegaskan bahwa pemberantasan geng motor merupakan kewajiban semua pihak, termasuk seluruh masyarakat Kabupaten Majalengka. “Sebelum cikal bakal anggota geng motor menjadi tunas, kita harus menekannya supaya tidak menjadi pohon yang kuat. Bagi masyarakat yang menemukan kejahatan seperti yang terjadi akhir-akhir ini, segera laporkan kepada pihak berwajib,” imbaunya. (mid)
Radar Cirebon Group
KAMI YANG ANDA CARI atau ANDA YANG KAMI CARI ?
HILANG STNK Nopol E-4322-RJ an Didi W d/a Desa Jayawinangun Rt 05/02 Kec Karangampel Indramayu HILANG STNK Nopol E-2998-TP an Cartem d/a Desa Nunuk Rt 02/01 Kec Lelea Indramayu HILANG Paspor No. A2286915 an. Theresia Muliawati Sugiarto, d/a. Jl. Elang Raya No. 65 Rt. 03/XVI Kel. Larangan Kec. Harjamukti Crb HILANG STNK Nopol E 4596 LG, an. Rajiman, d/a. Ds. Karangsembung Rt. 09/02 Kec. Arjawinangun HILANG Kartu ATM Mandiri,KTP,Kartu Mahasiswa a/n.Dwi Satria Maulana,KTP & STNK No Pol. E 3991 LJ a/n.Sumiyatun d/a.Blok Karang Anyar Rt.03/03 Ds.Ciledug Lor Kec. Ciledug Kab.Cirebon HILANG STNK No Pol. E 8222 AQ a/n.PT.Yasri d/a. Puri Kalijaga Blok G No.4 Kota Cirebon
HILANG STNK Nopol E-2554-SM an Suteni d/a Desa Singaraja Blok Ketimpal Rt 03/01 Kec/Kab Inddramayu
HILANG STNK mio th 06 Nopol E 4623 AT, an. H Djohari Sudarmo bin H Yusuf bin H Yusuf, Jl. Gn. Guntur D22 no.298 Rt.04/08 Kel.Kecapi Kec. Harjamukti
HILANG STNK Nopol E-2429-SU an Badawi d/a Desa Temiyangsari Blok Gebur Rt 04/01 Kec Kroya Indramayu
HILANG STNK Vega Nopol B 3729 QT, Roeli, Gg Banten Rt.10/05 Bali Mester Kec.Jatinegara Jaktim
Ingin Kerja Lebih Fleksibel dan Penghasilan Maksimal ? Bergabunglah bersama kami, perusahaan investasi terkemuka yang memiliki puluhan Cabang di seluruh Indonesia…
1. FINANCIAL CONSULTAN 2. ASSISTANT MANAGER -
Gaji dan allowance menarik Bonus dan Komisi anda yang menentukan Jenjang karir jelas Pelatihan berkesinambungan oleh trainer-trainer handal Fasilitas perawatan kesehatan dan mobil operasional
SYARAT : - Minimal D1 atau sederajat - Pekerja keras, jujur dan dapat bekerjasama dalam team. - Pengalaman dibidang Marketing Investasi, Properti/ Asuransi/ Otomotif lebih diutamakan Surat Lamaran lengkap di kirim ke :
PT Monex Investindo Futures Jl. Kesambi Raya ( Ruko kesambi KR. 7 ) Cirebon 45134 Email : Sales.crb@mifx.com
Seperti diberitakan sebelumnya, Aming Rismana, Emon, Rusta Ragot dan Irwan, Selasa (17/4) digelandang Polisi dan Satpol PP saat menggarap lahan yang tengah ‘disengketakan’ di Blok Baligo Desa Pagandong. Penangkapan ini, dikarenakan keempat petani penggarap diduga melanggar Perpu 51 tahun 1960 tentang larangan pemakaian tanah tanpa izin yang berhak atau kuasanya. Dalam hal ini, tanah seluas sepuluh hektare yang digarap kelompok tani tersebut, merupakan aset pemerintah daerah yang kepemilikan sahnya,
kabarnya masih dalam proses sertifikasi. Dalam persidangan yang tidak tuntas tersebut, puluhan massa yang pro dan kontra terharap para terdakwa sempat berkumpul untuk meninjau pro ses peradilan ini, dan mendapatkan penjagaan ketat dari aparat kepolisian. Beruntung, kelompok massa yang berseberangan paham ini, massa membubarkan diri dengan tertib usai persidangan dibatalkan, dan tidak sempat menimbulkan ketegangan di sekitar lokasi persidangan. (azs)
selasa pon 24 april 2012 / 2 JUMADIL AKHIR 1433 H
bunderan cijoho
Pengiriman Kafilah MTQ Dipertanyakan KUNINGAN- Pengiriman kafilah Musbaqoh Tilawatil Quran (MTQ) Kuningan untuk tingkat Provinsi Jawa Barat di Kabupaten Karawang, dinilai aneh. Pasalnya, juara 1 tilawah dewasa putri tingkat kabupaten, Nunung Nuraisah (36), tidak diikutsertakan menjadi kafilah oleh Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kuningan. Kekecewaan pun muncul dari tilawah terbaik Kota Kuda asal Kecamatan Ciawigebang tersebut. “Saya juara 1 tilawah dewasa putri MTQ kabupaten, tapi kenapa gak masuk kafilah untuk MTQ provinsi. Saya kecewa,” ungkap Nunung Nuraisah kepada Radar, Senin (23/4). Nunung mengatakan, para juara satu MTQ kabupaten seharusnya menjadi kafilah untuk MTQ provinsi. Tapi kenyataan tidak seperti itu. Tiba-tiba ada seleksi kembali di LPTQ. Anehnya lagi, kata dia, peserta seleksinya sedikit. Untuk kategori anak-anak dan remaja tidak ada dalam seleksi tersebut. “Saya juga ikut seleksi itu, tapi gak ada kabar apa-apa lagi. Pengumuman hasilnya juga saya tidak tahu,” aku dia. Ia mencoba bertanya ke pejabat KUA (kantor urusan agama) Ciawigebang, tapi pejabat tersebut juga tidak mengetahui informasinya. Pejabat itu hanya menyarankan dirinya agar segera mempersiapkan segala persyaratan untuk mengikuti MTQ provinsi. Nunung pun bersemangat. Tanpa ditunda-tunda, ia segera membuat akte lahir, fotokopi KTP, kartu keluarga, dan lain-lain. Tapi hingga pelepasan kafilah MTQ Kuningan, ia tak kunjung dihubungi LPTQ. “Saya kecewa Pak, karena saya sudah siapkan semua persyaratan,” ucap Nunung. Ia pun masih berusaha untuk bertanya ke tingkat kabupaten. Jawabannya pun terasa aneh. “Kata orang itu bagi yang tidak diikutsertakan sebagai kafilah saat ini, bisa mengikuti MTQ serupa nanti. Saya sama sekali gak ngerti. Itu mungkin cuma untuk bikin saya tenang saja, karena gak masuk akal,” ujarnya. Saat mau dikonfirmasi, Ketua LPTQ Kuningan Drs H Kamil Ganda Permadi MM, belum bisa dihubungi. Sementara, pantauan pembukaan MTQ tingkat Jawa Barat di Kabupaten Karawang, barisan peserta pawai taaruf kafilah Kuningan begitu eksentrik. Diawali barisan Dharma Wanita Persatuan dengan bentangan spanduk bertuliskan “Ngundakeun ajen inajen nohagakeun kamampuh daerah” diapit mojang jajaka dan diikuti barisan berkuda dengan berpakaian putih-putih berselendang sorban. (tat)
kuningan
Kalaupun kemudian dipandang perlu tindaklanjut, maka pihaknya membutuhkan waktu untuk mengkaji lebih dalam. Namun hasil kajian sementara komisinya, Yudi mengakui tidak ada indikasi penyelewengan. Terpisah, anggota Komisi B Rakim Sungkar mengatakan bahwa persoalan dana hibah belum selesai. Menurut dia, pejabat PDAM Tirta Kamuning belum menyampaikan data secara otentik kepada komisinya. Bahkan, besaran dana hibah dan peruntukannya pun ia tidak melihat tertuang di LKPJ. ”Enggak ada di LKPJ, padahal kan itu bantuan hibah yang nilainya cukup besar. Jumlah pelanggan baru pun yang konon 5.150 SR tidak ada. Nah baru setelah itu data tersebut kami minta,” ungkapnya. Nominal dana dan juga peruntukkannya, Rakim selaku salah satu anggota Komisi B belum tahu persis. Sehingga dalam menyampaikan laporan pada pimpinan, komisi B meminta agar ada tindaklanjut khusus
18
Sekolah Bebani Orang Tua KUNINGAN- Pungutan dana sebesar Rp100 ribu dengan dalih pembangunan WC dan UKS di SDN 4 Purwawinangun disoal orang tua siswa. Pungutan tersebut dinilai memberatkan, ketika harga berbagai kebutuhan pokok sedang mahal-mahalnya. Mereka meminta pihak sekolah meninjau ulang kebijakan itu. “Harusnya urusan pembangunan sarana sekolah jangan dibebankan ke orang tua. Harusnya menjadi tanggung jawab pemerintah. Bukannya tiap tahun selalu ada dana untuk perbaikan sarana? Kami hanya bisa mengikuti keinginan yang lain meski hati tidak setuju karena uang tersebut cukup besar. Mungkin bagi yang mampu tidak menjadi masalah. Harus diingat tidak semua orang tua mampu,” ujar salah satu orang tua siswa yang tidak mau dikorankan namannya, kemarin (23/4). Menurut dia, saat rapat dengan komite sekolah, para orang tua tidak bisa menolak kebijakan itu karena takut dikatakan tak mendukung program sekolah. Pihak sekolah, lanjut sumber koran ini, berdalih ingin membangun fasilitas yang lengkap di sekolah sehingga memberikan kenyamanan kepada para siswa. Padahal, lanjut dia, untuk membeli seragam dan buku, para orang tua sudah kewalahan. Terlebih bagi mereka yang memiliki anak yang bersekolah lebih dari satu. Ia berharap pihak terkait memperhatikan masalah ini. “Yang saya tahu bahwa sekolah itu gratis.
Tapi kenapa sampai ada pungutan. Terkadang saya bingung dengan sikap sekolah,” tandasnya. Masih menurut dia, pembangunan ruang UKS dan WC dilaksanakan secara bertahap dengan memprioritaskan pembangunan WC. Pembayaran uang tersebut diangsur selama tiga kali dan dimulai sejak awal April. Ketua Komite Sekolah Drs H Kasiyo MPd membenarkan adanya pungutan itu. Namun, kata dia, pungutan Rp100 ribu itu merupakan hasil musyawarah dengan orang tua siswa. “Pada saat rapat, orang tua yang hadir menyetujui. Siapa orang tua? Ketika rapat semua menyetujui, kenapa sekarang keberatan,” ujar Kepala SMAN 1 Kuningan ini. Menurut dia, pembangunan WC dan ruang UKS mendesak untuk dilakukan karena bangunan yang lama sudah rusak. Solusinya, kata dia, dibebankan kepada para siswa. Pembangunan sendiri belum dimulai kerena uang belum terkumpkul. “Bagusnya ngobrol sama kepala sekolah karena ini sudah hasil keputusan,” ujar Kasiyo. Untuk memastikan kabar ini, Radar berkunjung ke SDN 4 Purwawinangun. Namun di sekolah tidak ada kepsek. Salah seorang guru yang ditemui, enggan memberikan keterangan. “Bagusnya besok aja (hari ini) ke sini lagi. Saya tidak mempunyai nomor ponselnya (ponsel kepala sekolah). Mengenai WC dan ruang UKS, saya tidak mau berkomentar,” ujar guru berjilbab itu sambil naik motor. (mus)
Dana Hibah Australia Terserah Banmus KUNINGAN– Komisi B DPRD Kuningan menyampaikan hasil pembahasan LKPJ Bupati 2011 kepada pimpinan dewan, kemarin. Dalam rapat konsultasi pimpinan, komisi tersebut membeberkan apa-apa yang telah dibahas. Sementara khusus dana hibah Australia diserahkan ke banmus (badan musyawarah). Ketua Komisi B, Yudi Moh Rodi SE awalnya enggan memberikan keterangan saat dikonfirmasi. Namun kala didesak, politisi asal PAN tersebut buka mulut. Dia menyebutkan, pihaknya sudah menyampaikan laporan kepada pimpinan. ”Kami sudah laporkan semua hal yang berkaitan dengan LKPJ 2011 hasil pembahasan kami. Salah satunya termasuk soal dana hibah Australia ke PDAM. Untuk selanjutnya kami serahkan ke banmus. Kalau ternyata ditindaklanjuti maka membutuhkan waktu,” paparnya. Terkait dana hibah Australia, Yudi menegaskan itu sudah menjadi urusan banmus.
Radar Cirebon Group
kaitan dana hibah Australia. Ia memprediksikan, pansus tentang hal itu bisa jadi dibentuk. ”Saya kira perlu ada tindaklanjut karena dananya sangat besar dan juga ini kaitannya dengan bantuan kepada warga kurang mampu. Mereka kan dipungut Rp500 ribu,” kata dia. Diakuinya, pungutan Rp500 ribu tersebut memang diperbolehkan secara aturan. Namun perlu dipertanyakan terkait peruntukkannya. Sebab jika dikalikan 5.150 SR maka jumlahnya mencapai Rp2,5 miliar. ”Nah itu belum jelas sehingga komisi B tetap ingin agar hal itu ditindaklanjuti. Apalagi teman-teman mahasiswa juga sering menanyakannya kepada kami,” aku Rakim. Selain itu, dari keterangan PDAM sendiri bahwa tiap bulan BUMD tersebut menghasilkan pendapatan Rp1,25 miliar. Jika dikalikan 12, menurut dia, jumlahnya cukup fantastis. Namun jika dibandingkan dengan kontribusinya kepada PAD, Rakim menilai sangat
jomplang. ”Kata pejabat PDAM pendapatan PDAM perbulan Rp1,25 miliar. Kemudian kata pejabat PDAM juga kontribusi ke daerah Rp500 juta. Jadi saya kira sangat jomplang,” ucapnya. Sementara utang yang dulu dimiliki PDAM kini telah dihapuskan. Besaran utang tersebut, sebut Rakim sebesar Rp4,5 miliar. Itu menandakan bahwa PDAM tidak lagi memiliki tanggungan. Ditambah dengan kucuran bantuan belasan miliar maka dia menilai ironis jika kontribusi PAD hanya Rp500 juta. ”Kota Cirebon saja mampu membeli air ke Kuningan Rp2,1 miliar pada satu titik sumber mata air. Masa Kuningan yang airnya tidak usah membeli seperti ini. Makanya kami memandang agar ada tindaklanjut dan membutuhkan waktu,” sebut politisi PDIP tersebut. Sebetulnya dalam rapat konsultasi itu tidak hanya komisi B yang menyampaikan laporan. Tapi juga semua komisi yang ada di DPRD. (ded)
foto: agus mustawan/radar kuningan
DITENTANG. Salah satu orang tua murid menunjukkan surat ederan pungutan Rp100 ribu untuk pembangunan WC dan UKS di SDN 4 Purwawinangun.
aneka metro
selasa pon 24 april 2012 / 2 jumadil akhir 1433 H
Radar Cirebon Group
Polres Ciko Rangkul Komunitas
Asyik Kelola Warung Makan
KEJAKSAN - Implementasi dari program sinergitas yang dicanangkan beberapa waktu lalu, Polres Cirebon Kota mulai merangkul satuan komunitas. Mengantisipasi maraknya berandalan bermotor. Dipimpin langsung Kapolres Cirebon Kota, AKBP Asep Edi Suheri, didampingi Dandim 0614, Letkol Arh Eddy Widianto, berembuk bersama puluhan club motor se-Kota Cirebon, menggelar rapat koordinasi, di aula Mapolresta, kemarin. Dalam kegiatan yang berlangsung selama 2 jam itu, antusias peserta rapat begitu tinggi. Tidak kurang dari 15 pertanyaan, dilontarkan peserta. Sejumlah kesepakatan, dan kesepahaman mengenai peraturan, tak luput dari pembahasan, yang dilakukan dengan komunikasi dua arah. Di kesempatan itu, kapolres tidak lupa memublikasikan nomor ponselnya, untuk mempermudah jalannya distribusi informasi, terkait keberadaan geng motor. Tidak melulu membahas program, Polres dan TNI juga mendapatkan kritikan dari beberapa anggota club. Terkait kinerja anggota polisi RW, yang kurang maksimal. Pantauan Radar, kritikan itu ditujukan untuk anggota yang mengawasi seputar Jl P Drajat.
sudah dipersiapkan sejak sekarang,” kata warga Jl Gunung Merapi, Harjamukti ini, Senin (23/4). Selain sebagai langkah mempersiapkan diri untuk masa
Karena disinyalir, anggota kurang peka terhadap lingkungan. Padahal, ada sejumlah remaja, yang diduga geng motor, yang acap kali meresahkan. Kepada Radar, AKBP Asep Edi Suheri mengatakan, langkah kerja sama tersebut, sebagai salah satu upaya untuk mengantisipasi dan memberantas, peredaran gerombolan motor yang semakin meresahkan masyarakat. Dimulai dengan komunikasi dua arah. Kapolres dalam hal ini bertindak selaku pelindung bagi komunitas-komunitas, yang memiliki progres positif. Tak hanya itu, kata dia, beberapa program atas dua komponen Polri dan TNI juga sudah dicanangkan. Mulai Sabtu malam kemarin, gabungan dua kekuatan ini sudah melakukan kegiatan patroli bersama, untuk mendeteksi dan secara langsung menindak, jika ditemui keberadaan geng motor. Bersamaan dengan rapat koordinasi tersebut, baik Polres Ciko, Polsekta Selatan Timur dan Polsekta Utara Barat, memasang ratusan spanduk, yang berisikan penolakan terhadap kehadiran geng motor. Kapolsek Utara Barat, Kompol Hasanudin menyebutkan memasang sedikitnya 25 spanduk, di beberapa titik rawan yang memungkinkan datangnya geng motor, dari arah kabupaten. Tak
hanya itu, puluhan spanduk yang berasal dari swadaya masyarakat di tiap kelurahan juga sudah terpasang. Hal ini merupakan aksi konkret dari kunjungan dan koordinasi kepolisian, TNI, dan pemerintah kota, dengan masyarakat. “Kami sudah rolling sosialisasi dengan beberapa kelurahan. Agar contoh tragedi Pagongan tidak terulang lagi, dan masyarakat pun mendukung. Aksi lapangannya, masyarakat juga sepakat mengecam kehadiran geng motor, dengan pemasangan spanduk,” ungkapnya. Kapolsek Selatan Timur Kota Cirebon, Kompol Sutisna, juga gencar melakukan antisipasi kehadiran geng motor. Sedikitnya 30 spanduk berasal dari polsek, dan 175 spanduk, yang berasal dari tiap kelurahan, sudah dipasang di seluruh penjuru wilayah pengamanan Polsek Seltim. Dikatakan Sutisna, spanduk itu dipasang di titik yang bisa terjangkau penglihatan. Baik di wilayah yang santer dengan aktivitas geng motor maupun di perbatasan wilayah kota dan kabupaten. “Kami pasang di titik-titik rawan, terutama sekali di daerah perbatasan. Karena beberapa kali jajaran Polres Ciko menagkap geng motor, itu berasal dari wilayah kabupaten,” bebernya. (atn)
foto : sri wahyu ningsih/radar Cirebon
ANTUSIAS. Siswa-siswi Ganesha Operation Cirebon semangat mengikuti istighotsah, kemarin.
Sambut UN, GO Gelar... SMP. Sedangkan bagi siswa SMA istighotsah diadakan menjelang tes SNMPTN. “Istighotsah untuk memberikan pemantapan mental secara batin. Sebab secara materi pelajaran siswa GO sudah cukup matang. GO memberikan jaminan 100 persen lulus,” paparnya kepada Radar, kemarin. Kegiatan dimulai dengan penyampaian kiat-kiat untuk menghadapi UN 2012 oleh Yosep. Ia memberi motivasi baik
secara mental dan teknis dalam menghadapi UN. Dilanjutkan dengan tausiah serta doa bersama oleh Ustad Yusuf dari Jamblang. Selepas istighotsah, siswa-siswi GO diberi kesempatan seluasluasnya untuk memantapkan materi ujian pada hari Senin. Yosep menambahkan GO sebagai lembaga akademik tidak melulu memberikan materi pelajaran. Namun GO juga memberikan kebutuhan
rohani. “Tidak melulu kegiatan akademik, di GO kami juga rutin mengadakan kegiatan seperti ini,” ujarnya. Mempunyai cabang di Kartini, Tuparev, Perum dan Sumber, tambah dia, GO berharap kebutuhan siswa dapat terpenuhi. Baik kebutuhan bimbingan belajar maupun sisi keagamaan. “Kami ingin memberikan persiapan lahir dan batin,” imbuhnya. (swn/adv)
SMPN 1 Doa Bersama... kepedulian antarsesama. Dengan mengundang beberapa panti asuhan. Seperti Darul Hijrah, Griya Anak Yatim dan Duafa, serta Darul Solihin. Menurut Tusman, pelaksanaan
doa bersama adalah salah satu upaya menjelang UN. Setelah melakukan usaha seperti pengayaan, penguatan intensif, try out, serta latihan soal-soal UN. Setelah melakukan usaha dan
Warga GSP Tertinggi... belum melakukan perekaman data KTP elektronik (E-KTP). Tertinggi warga Griya Sunyaragi Permai (GSP), Kelurahan Karya Mulya, Kesambi. Bahkan berdasarkan data yang diperoleh, kata dia, hingga saat ini jumlahnya mencapai ratusan orang. Tersebar di 2 RW perumahan GSP, yakni RW 12 dan RW 17. “Karena GSP itu perumahan, warganya mungkin memiliki kesibukan. Sehingga tidak bisa hadir saat hari pelaksanaan perekaman data E-KTP,” kata pria berkumis itu, Senin (23/4). Untuk mengatasi persoalan ini, Anan mengaku akan melakukan penyisiran ke RT-RT. Mendatangi warga yang belum mereka data. Bahkan hari Sabtu Disdukcapil sudah mengintensifkan dengan menggunakan alat E-KTP mobile. Cukup di Baperkam, warga bisa datang langsung. Untuk lebih memudahkan, dirinya akan memprioritaskan lansia yang
memang tidak mampu pergi jauh. Sedangkan yang mudamuda dipersilahkan datang ke kantor kecamatan. “Kita akan jemput bola dengan E-KTP mobile, dengan mendatangi satu RT ke RT lain di akhir pekan,” tandasnya. Kadisdukcapil, Sutisna SH menambahkan, data terakhir warga yang telah terdata di E-KTP sebanyak 174.754 orang, atau 91,34 persen. Angka itu tersebar di 5 kecamatan. Kecamatan Harjamukti 56.350 orang, Kesambi 41.821 orang, Pekalipan 21.172 orang, Lemahwungkuk 31.522 orang dan Kejaksan 23.889 orang. Dirinya juga pesimis dari target yang dicanangkan bisa terealisasi 100 persen. Karena tidak menutup kemungkinan bisa saja hingga akhir bulan April, sebagai batas waktu perekaman data E-KTP gratis program pemerintah pusat, masih ada warga yang belum membuat. “Kalau 100 persen sih kayaknya tidak mungkin, tapi kalau
4Dari Halaman 9
4Dari Halaman 9
doa, diharapkan seluruh siswa meraih kelulusan dengan nilai terbaik. “Insya Allah, tentunya kami optimis para siswa kelas IX lulus semua,” ungkapnya. (nda)
4Dari Halaman 9 mendekati 100 persen sih iya,” pungkasnya. (abd)
pensiun, menurutnya hal ini dapat memperluas kegiatannya di luar. “Jadi tahu bagaimana cara mengelola bisnis. Apalagi saya juga baru buka usaha ini,” ujarnya saat ditemui Radar.
Kesibukan baru, menurut ibu tiga anak ini, adalah salah satu caranya meneladani sosok RA Kartini. Sebagai sosok motivator, Nur sadar bahwa kejayaan wanita Indonesia sangat dipengaruhi
4Dari Halaman 9 oleh RA Kartini. “Saya sibuk di luar harus tetap memperhatikan rumah tangga. Seperti layaknya Kartini-Kartini saat ini. Tetap berkarir tanpa lupa keluarga,” terangnya. (nda)
Ujian di Kelas Beratap Jebol sekolah, red),” jelasnya seraya menyebutkan penyusunan RAPBS dilakukan sejak awal semester lalu. Sebagai kepala sekolah, Tommy mengaku khawatir dengan keselamatan siswa yang belajar di kelas itu. Namun bila dilihat dari anggaran sekolah, tidak akan mencukupi untuk melakukan renovasi. “Ya selaku kepala sekolah, ada rasa worry (khawatir, red). Tapi kalau lihat anggaran pemeliharaan di sekolah, tidak cukup,” tukasnya. Sementara, saat melakukan monitoring UN, Wali kota Subardi SPd tidak berkomentar banyak tentang plafon kelas yang rusak. Bahkan, karena kelas tersebut digunakan untuk ruang ujian SMP Terbuka, Subardi malah melontarkan joke (candaan). “Dipakai siswa SMP Terbuka,
kelasnya juga terbuka,” selorohnya. BANTAH JUAL KUNCI JAWABAN Dinas Pendidikan Kota Cirebon membantah melakukan penjualan kunci jawaban pada siswa. Plh Kepala Dinas Pendidikan Kota Cirebon, Drs Dana Kartiman MPd mengatakan, tidak mungkin bila ada oknum disdik yang membocorkan soal dan menjual belikan kunci jawaban. Karena, kata dia, pengamanan yang dilakukan sangat ketat, mulai dari segel soal, hingga segel ruangan. “Setelah disegel pun ada pengamanan ketat dari polisi, jadi tidak mungkin bila ada oknum kita yang menjual kunci jawaban,” terangnya. Dana menjelaskan, dalam SMS penawaran kunci jawaban yang
diterima peserta UN itu, tidak jelas dikatakan kalau kunci jawaban itu berasal dari Dinas Pendidikan Kota Cirebon. “Itu Dinas Pendidikan yang mana? Kan tidak jelas juga. Itu hanya SMS dari oknum yang tidak bertanggung jawab dan mau mengacaukan pelaksanaan UN sekarang,” jelasnya. Terpisah, Ketua Komisi C DPRD Kota Cirebon, HP Yuliarso BAE juga tidak mempercayai bila disdik menyebar atau memperjualbelikan kunci jawaban UN. Karena, sepenge tahuan dirinya, sejak Sabtu pagi, soal di disdik masih ra pi dan belum ada satupun yang segelnya sudah terbuka. “Ruangannya pun tetutup rapat dan dijaga ketat oleh polisi. Jadi saya rasa tidak mungkin Dinas Pendidikan membocorkan hal itu,” tuturnya.
4Dari Halaman 9 Yuliarso mengimbau, jangan sampai SMS penawaran kunci jawaban itu menyesatkan dan malah membuyarkan konsentrasi peserta UN. Dia meminta para siswa kelas 9 SMP untuk lebih mempersiapkan diri menghadapi UN. “Ketimbang mempercayai SMS tidak bertanggung jawab itu, lebih baik lebih persiapkan diri lagi,” ujarnya. Senada, Wakil Ketua Komisi C DPRD Kota Cirebon, Andi Riyanto Lie SE mengatakan, tidak mungkin disdik melakukan hal itu. Dia juga mengimbau pada siswa untuk tidak mempercayai SMS yang dianggap mencurigakan. “SMS jawaban atau SMS Penawaran kunci jawaban itu menyesatkan. Jangan dipercaya. Lebih baik percaya pada diri sendiri,” tukasnya. (kmg)
Sampai Lupa Tarif kendaraan pribadi, seperti mobil dan motor. Bahkan ada beberapa pegawai bank yang cenderung lebih menggunakan becak daripada menggunakan angkot. Seperti penuturan Mia Rosmalia (24), teller Bank Mandiri Cirebon, yang setiap hari menggunakan becak untuk pergi ke kantor, daripada mesti naik angkot. Tidak heran saat ditanya wartawan koran ini perihal tarif angkot yang berlaku di Kota Cirebon, ia tidak bisa menjawabnya, dan mengaku lupa. “Sekitar 3000 mungkin, ah lupa saya. Karena udah jarang naik angkot,” ucapnya dengan mimik menahan malu, kemarin. Senada dengan ucapan Mia, Humas Untag Prima Perhotelan Cirebon, Andhika Pratama (26) mengatakan, sudah lupa dengan tarif angkot yang berlaku di Kota Cirebon. Karena sejak tahun
2004, ia mengaku sudah tidak menggunakan angkot lagi, dan beralih kepada kendaraan pribadi yaitu motor Yamaha Mio. “Sejak SMA saya pakai motor, jadi ngga tahu berapa tarif angkot sekarang,” ujarnya. Pemilik Waroeng Sosis Bakar Cirebon, Bayu Munggaran Putra Suhendar (25) juga mengatakan hal yang sama, tentang tarif angkot di Kota Cirebon yang sudah tidak ia ketahui. Karena semenjak lulus SMA ia langsung kuliah di Bandung. Jadi untuk tarif angkot di Kota Cirebon ia tidak mengetahui dengan pasti, bahkan ia terakhir kali menggunakan angkot sekitar sebulan yang lalu. “Waktu itu saya ngeluarin uang 10 ribuan, karena lupa dengan tarifnya berapa. Tapi pas dikembalikannya Rp7.500 akhirnya tahu kalau tarif angkot umum Rp2.500,” tuturnya diselingi tawa.
4Dari Halaman 9 Hal yang sama juga diungkapkan oleh Suwarni (32), seorang ibu rumah tangga yang baru pindah dari Kota Bandung ke Kota Cirebon lima hari yang lalu. Ia sehari-hari menggunakan angkot untuk mengantar anaknya pergi ke sekolah yang terletak di Jl Kartini, namun ia mengaku tidak hafal tarif angkot di Kota Cirebon karena penetuan tarif di Cirebon menurutnya berbeda dengan di Bandung. “Kalau di Bandung tarif dihitung dari jaraknya, namun di Cirebon sudah ditentukan jauh dekat sama, tapi saya lupa berapa, mungkin belum biasa,” paparnya. Sekertaris DPC Organda Kota Cirebon, Karsono mengatakan, masyarakat memang terkadang sering lupa akan tarif angkutan umum yang berlaku di Kota Cirebon. Karena saat ini sudah mulai sedikit pengguna angkutan umum di Kota Cirebon. Maraknya
penjualan sepeda motor dan kepercayaan masyarakat kepada angkot cenderung menurun. Ia menjelaskan, DPC Organda sudah sering melakukan sosialisasi terkait tarif angkutan umum kepada masyarakat penggunanya. “Namun karena kemarin sempat ada wacana kenaikan harga BBM bersubsidi, maka pemikiran masyarakat, tarif angkot juga sudah naik, padahal belum,” katanya. Karsono mengungkapkan, tarif angkot untuk dewasa adalah Rp2.500 dan untuk kalangan pelajar dan mahasiswa adalah Rp1.500. Namun menurutnya dengan tarif seperti itu masih memberatkan pihak pengusaha angkutan umum. Karena walau harga BBM bersubsidi tidak jadi naik, tetapi harga lainnya seperti roda, naik 40% dibanding sebelumnya. “Kalau begini para pengusaha angkot bisa kolaps alias bangkrut,” ujarnya. (adinda pratiwi/imam a musyaffa)
Karya Rampung Setelah Enam Belas Tahun tuanya, Maman memutuskan untuk pindah ke Cirebon di bulan Muharram tahun 1985. Bersamaan dengan pesan sang ayah saat tengah sakit berat karena kanker usus. “Waktu itu orang tua saya bilang, walaupun saya sudah jadi dokter belum tentu bisa menjadi anak ayah, kalau tidak mengenal Allah. Kemudian, ayah juga berpesan kalau saya disuruh berangkat ke Cirebon, cari pelajaran di sini, Insya Allah akan terbuka. Ayah sudah tidak bisa mengajari saya lagi,” paparnya. Dari kejadian tersebut, Maman hijrah ke Cirebon. Menetap di Cirebon, menggali berbagai ilmu tentang agama. Hingga akhirnya berkesempatan membuat buku setelah reuni. “Mungkin semua sudah jalannya begini, kalau tidak ada pesan ayah dan acara
reuni, saya tidak akan bikin buku ini,” katanya ditemui di ruang praktik di RS Putera Bahagia. Dengan membuat buku ini, Maman merenungkan banyak hal. Mengkaji bagaimana mengenal Allah, secara ilmiah, medis, maupun sumber-sumber lainnya. Isi bukunya adalah upaya darinya untuk menyadarkan generasi muda agar lebih mengenal Allah. “Saat ini banyak orang yang tidak tahu seberapa iman mereka. Terutama generasi muda. Insya Allah ini bermanfaat. Bukan hanya untuk saya, tapi untuk generasi bangsa,” ungkapnya. Menurut Maman, buku ini sangat berguna bagi generasi muda bangsa, yang mulai pudar dengan kesadaran mencari dan mengenal Allah. Terlagi, melihat problematika saat ini.
19
Banyak generasi muda bangsa yang harusnya berlaku baik, justru lupa akan hal itu. Pisau golok bertebaran di manamana, seolah nyawa dengan mudah dapat diganti. Itu juga yang membuat Maman berani mengulas semuanya. “Ngeri kalau lihat generasi muda sekarang. Geng motorlah, apalah. Mereka lupa dengan Allah,” tutur warga asal GSP ini. Dengan judul yang diambil, Mencari dan Mengenal Allah ke Mekah Ataukah ke Cina’, ia menjelaskan, sebetulnya kedua tempat tersebut tidak perlu di cari untuk mengenal Allah. Sebab, sebagaimana dalam bukunya, bahwa Allah ada sangat dekat dengan manusia. Ada di dalam diri, di dalam hati setiap manusia, atau bahkan berada sangat jauh dari manusia. Jika tidak mau
4Dari Halaman 9
mencari dan mengenal Allah. “Ya, kalau sudah baca buku ini pasti jawaban dari judul akan diketahui. Bahwa sebenarnya Allah itu ada di dalam hati setiap manusia atau bahkan sebaliknya. Sangat jauh, jika kita tidak mau mencari dan mengenalnya. Semua saya kupas di dalam buku ini,” terangnya. Melalui tulisan tangannya, diharapkan masyarakat lebih membuka mata dan hati. Agar selalu mengingat Allah. Meskipun bukunya belum diterbitkan, tapi masyarakat luas bisa melihat sekilas pandang tentang bukunya di dunia maya. “Sementara ini buku belum diterbitkan. Doakan secepatnya, supaya ada penerbit yang melirik. Tapi kalau penasaran, bisa dilihat di www.slideshare.net/drmaman,” ungkapnya. (*)
Radar Cirebon
Pendiri: H. Mahtum Mastoem (alm). CEO: H Yanto S Utomo. General Manager: Toto Suwarto, Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Iing Casdirin. Redaktur Pelaksana: M Noupel. Redaktur: Rusdi Polpoke, Khairul Anwar, Apendi, Kalil Sadewo, Iim Abdurahim, Yuda Sanjaya, M Rona Anggie, Ahmad Sanusi. Koordinator Liputan: Suhendrik. Liputan Kota: Abdullah, Raden Dedi Haryadi, Husain Ali, Ida Ayu Komang, Itta Fathimatul Lailiyah, Imam A Musyaffa, Sri Wahyuningsih, Atin Udhiyatin, Adinda Pratiwi. Liputan Kabupaten: Muhamad Junaedi, Nur Via Pahlawanita, Yusuf Suebudin. Indramayu: Adun Sastra (Kepala Biro), Utoyo (Karangampel), Kholil Ibrahim, Syarif Alwi. Kuningan: Agus Sugiharto (Kepala Biro), Deden Rijalul Umam, Tatang Ashari, Agus Mustawan. Majalengka: Agus Rahmat (Kepala Biro), Almuaras, Budi Raharjo, Aziz Muhtarom, Abdul Hamid. Subang: Komarudin. Jakarta: Xpresi: Mike Dwi Setiawati. Korektor: Nurhidianti Fazrin. EO: Makali Kumar Sekretaris Redaksi: Leni Indarti Hasyim. Pracetak: Asep Kurnia (Koordinator), Irvan Rosadi, Deni Hamzah, Supriyanto, Burhanuddin, Agung Bakti Wibowo, Abdul Rosyad, Amirul Idhaji, Heru Suroso. EDP/IT: Harry Hidayat, Andri Wiguna. Pemasaran Iklan: Eko Suprihatmoko (Manajer Jakarta), Syahbana (Manajer Cirebon), Diana Lindari, Raden Ramandi, Djajuli Purworejo, Khaerudin, Panca Setiawan, Ahmad Deden, Gusnawan, Nani Nuraeni, Dedy Supriyatna, M. Sofyan (Bandung), Yuni Khansa (Jakarta). Sirkulasi dan Pengembangan Koran: Raswidi (Manajer), Ahmad Mugni, Teddy Alvino. Keuangan dan Umum: Liana Sukmawati (Manajer), Siti Romlah, Adrawi, Zandra Devina, Ria Kristiana, Endah Purnamasari, Feny Nurcahyani, Tatang Suryana, M Safari, Rudi Mulya Penerbit: PT. Wahana Semesta Cirebon (PT. WSC). Manajer Group Percetakan: Tommy Sudaryono. Komisaris Utama: H. M. Alwi Hamu. Komisaris: Lukman Setiawan, Dwi Nurmawan. Direktur Utama: Yanto S. Utomo. Direktur: H. Suparno Wonokromo. Bank: Bank Mandiri No 134.0000118231 a/n PT. Wahana Semesta Cirebon. Bank BRI Syariah No Rekening: 3116-0007-3. Alamat Redaksi/Pemasaran/Iklan/Tata Usaha: Jl Perjuangan No 9 Cirebon 45154 Telp (0231) 483531, 483532, Faks (0231) 483533. Addres e-mail: radarcbn@ indosat.net.id, redaksi@radarcirebon.com, iklan@radarcirebon.com, puber@radarcirebon.com. Perwakilan Iklan Jakarta: Eko Suprihatmoko, Azwir, Arif Badi Karyawan, Asih. Alamat Perwakilan Jakarta: Kompleks Widuri Indah Blok A-3, Jl. Palmerah Barat No. 353, Jakarta 12210 Telp (021) 5330976. Perwakilan Bandung: Jl. Margahayu Barat Blok S II No. 106 Telp. (022) 7564848. Harga Langganan: Rp 69.000/bulan. Harga Eceran: Rp 3.000/eks. Tarif Iklan: Umum/Display hitam putih halaman 1 Rp 58.000/mm kolom. Umum/Display Berwarna halaman I: Rp 90.000/mm kolom, halaman 2 s.d 7, 10 s.d 23 Rp 30.000/mm kolom, halaman 12, 13 dan 24 Rp 46.000/mm kolom. Sosial/Keluarga hitam putih Rp 23.000/mm kolom. Sosial/ Keluarga berwarna Rp 32.000/mm kolom. Baris: Rp 20.000/baris(minimal 3 baris, maksimal 7 baris). Percetakan: PT. Wahana Cirebon Press Intermedia. Isi di luar tanggungjawab percetakan.
SEMUA WARTAWAN RADAR CIREBON selalu DIBEKALI TANDA PENGENAL ATAU SURAT TUGAS, DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA/MEMINTA APAPUN DARI NARASUMBER
AKP Yana Mulyana
Upayakan Pencitraan Menjalin hubungan baik dengan masyarakat, merupakan salah satu tugas dan tanggung jawab besar divisi humas. Itulah yang di sampaikan AKP Yana Mulyana, Kasat Obvit yang merangkap sebagai Kasat Humas, Polres Cirebon Kota. Menurutnya, pencitraan yang baik terhadap polisi, berikut birokrasi dengan semua lini akan membawa harum nama Polri ke depan. Selain itu, link-link yang terjalin, akan mempermudah dalam menjalani dan mengaplikasikan tugas Polri. “Kami akan selalu berupaya menjalin hubungan baik dengan seluruh kalangan masyarakat,” ucapnya. (atn) selasa pon, 24 april 2012 / 2 jumadil akhir 1433 h
insiden
Radar Cirebon Group
HALAMAN 20
Paket Ganja dari Jogja Polisi Telusuri Alamat Pengirim Ternyata Fiktif
FOTO: DEDI HARYADI/RADAR CIREBON
TABRAK KIOS. Mobil Daihatsu Terios bernopol E 1096 KL yang dikemudikan Ny Beti (40) ringsek setelah menabrak kios celluler di Jl Raya Bandengan, Mundu, kemarin siang (23/4).
Mobil Bidan Tabrak Kios MUNDU - Kecelakaan di jalur tengkorak Pantura Mundu kembali terjadi. Sebuah mobil Daihatsu Terios bernopol E 1096 KL yang dikemudikan oleh Ny Beti (40) warga Desa/Kecamatan Gebang, Kabupaten Cirebon ringsek setelah menabrak sebuah kios celluler di Jl Raya Bandengan, Kecamatan Mundu, Kabupaten Cirebon, kemarin siang (23/4). Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun arus lalu lintas di jalur pantura tersebut mengalami antrean panjang. Keterangan yang berhasil dihimpun Radar Cirebon di lokasi kejadian menyebutkan, peristiwa ini bermula siang itu sekitar pukul 12.30 korban yang berprofesi sebagai bidan ini melaju kencang dari arah Jl Kalijaga, Kota Cirebon menuju arah Losari hendak pulang ke rumah. Namun, sesampainya di Tempat Kejadian Perkara (TKP) korban terkejut melihat adanya antrean kendaraan di depannya. Karena laju kendaraan itu kencang dan diduga tidak dapat mengendalikan kendaraannya, korban seketika itu banting stir ke lajur kiri hingga akhirnya menabrak sebuah kios. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. Namun, kondisi mobil ringsek dan kios pun hancur. Selain itu juga, kecelakaan tersebut menyebabkan kemacetan arus lalu lintas. Petugas Polsek Mundu tiba di TKP setelah beberapa menit mendapat laporan dari warga setempat. Dengan menggunakan derek, mobil korban dibawa dan diamankan ke Mapolsek Mundu. “Dugaan sementara, kecelakaan ini akibat kelalaian sang sopir Terios yang tidak dapat menguasai mobilnya. Tidak ada korban jiwa pada kecelakaan ini, namun mobil dan kios kondisinya hancur,” ujar Kapolres Cirebon AKBP Hero Henrianto Bachtiar SIK MSi melalui Kapolsek Mundu AKP Sayidi, kemarin (23/4). (rdh)
Sita Puluhan Botol Miras GEBANG - Guna meminimalisasi kejahatan akibat pengaruh minuman keras (miras), petugas Polsek Gebang Kabupaten Cirebon berhasil menyita sedikitnya 24 botol berbagai merek dari sejumlah warung di wilayah hukumnya, Senin siang (23/4). Data yang diperoleh Radar Cirebon, puluhan botol miras disita berawal dari adanya laporan warga di Desa Gebang, Kecamatan Gebang yang resah dengan masih adanya peredaran minuman keras. Laporan warga tersebut cepat direspons Kapolsek Gebang AKP Yulyanto Istyono SH dengan menggelar operasi pemberantasan penyakit masyarakat (Pekat). Satu per satu warung-warung yang ada di wilayah hukum Polsek Gebang dirazia. Hasilnya, puluhan botol minuman keras tersebut berhasil disita. Botol miras itu kemudian dibawa dan diamankan di gudang Mapolsek Gebang guna dijadikan sebagai barang bukti. Kepada Radar Cirebon, Kapolres Cirebon AKBP Hero Henrianto Bachtiar SIK MSi melalui Kapolsek Gebang AKP Yulyanto Istyono SH mengatakan, operasi tersebut dilakukannya sebagai operasi rutinitas untuk mencegah bahaya penyakit masyarakat. “Dengan adanya operasi ini diharapkan dapat mengurangi masyarakat mengonsumsi minuman keras sekaligus meminimalisasi aksi kriminalitas di wilayah hukum Polsek Gebang,” katanya. (rdh)
CIREBON – Sebuah paket dari Jogyakarta yang ternyata berisi daun ganja kering berhasil diendus oleh jajaran Satnarkoba Polres Cirebon Kota. Pemilik paket seberat 286,5gram itu, Nano Sudarsono (30), warga Kampung Kemakmuran, Kelurahan Pegambiran, Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon, diamankan polisi sesaat setelah mengambil paket dari kantor jasa kurir di Jl Pemuda Kota Cirebon. Kapolres Cirebon Kota AKBP Asep Edi Suheri, melalui Kasat Narkoba AKP Try Silayanto mengutarakan, penangkapan itu berdasarkan informasi jaringan yang sudah terjalin, baik dengan warga biasa maupun dengan beberapa perusahaan jasa pengiriman barang yang ada di Jogjakarta. Informasi itu menyebutkan, jika ada sebuah kiriman barang yang mencurigakan, dipaketkan dari Jogja menuju Cirebon. Seketika itu, petugas langsung melakukan kroscek, berbekal dari tanggal kirim, nomor resi, identitas pengirim, dan identitas penerima. Setelah di peroleh data yang cukup lengkap, kata Try, tepatnya Kamis (19/4), sekitap pukul 13.00, angggota sudah melakukan pengintaian di seputar kantor jasa kurir yang berlokasi di Jl Pemuda. Ternyata benar, pelaku masuk dan mengambil paket tersebut. Setelah barang sudah berada di tangan pelaku, anggota langsung berupaya melakukan penyergapan. Menyadari ada polisi, kata Try, pelaku berupaya untuk membuang paket yang ada di tangannya. “Dia hampir membuang paket, tentu kami semakin curiga. Kami beri peringatan, dan melakukan pengecekan terhadap paket, ternyata benar, paket itu berisi ganja kering,” ungkapnya, Senin (23/4), di Mapolres Cirebon Kota. Dari paket itu, ganja seberat 286,5 gram itu dipecah menjadi 5 bagian, masing-masing di bungkus dengan kertas kotan, dan kembali di bungkus dengan plastik berwarna hitam. Kepada petugas, kata Try, tersangka mengaku membeli barang haram tersebut dari salah seorang temannya yang berada di Jogjakarta. Polisi pun kembali melakukan penelusuran terhadap alamat pengirim yang tertera di paket. Namun sayang, alamat atas nama Dudi yang tertera di sampul paket itu, ternyata fiktif. “Kami sudak kroscek ke sana, ternyata alamatnya fiktif,” ujarnya. Try menambahkan, tersangka menggunakan ganja sejak lama. Hasil pemeriksaan, pengiriman paket tersebut, merupakan kali keduanya. Tak hanya itu, tersangka juga merupakan residivis atas kasus yang sama, dan dibui selama 10 bulan di wilayah hukum Polres Cirebon. Kepada Radar, Nano yang juga menjadi staf seorang notaris, mengelak jika barang tersebut untuk dijual kembali. Dia mengatakan, ganja senilai Rp2,5 juta itu untuk dikonsumsi sendiri. “Saya nggak pesan sebanyak itu, biasanya cuma dikirim satu paket seharga Rp500 ribu, yang saya bayar setelah barang diterima melalui transfer bank. Tapi kok sekarang banyak banget,” elaknya, seraya mengatakan jika barang tersebut belum sempat dia bayar.
foto: atin udhiatin/radar cirebon
DIGELAR. Satnarkoba Polres Cirebon Kota, menggelar barang bukti berupa daun ganja kering seberat 286,5 gram dari tersangka Nano, yang ditangkap sesaat setelah mengambil paket di kantor jasa kurir Jl Pemuda Kota Cirebon.
Pemilik salah satu factory outlet yang ada di Pronggol ini mengatakan, mengkonsumsi ganja membantunya untuk melakukan pekerjaan. “Biar lebih semangat saja
dalam bekerja, soalnya sampai malam sih,” tukasnya. Meskipun tersangka mengelak sedemikian rupa, tersangka tetap saja
dijerat pasal 111 UU No 35 tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman hukuman minimal 4 tahun dan maksimal 12 tahun penjara.(atn)
Sportainment 21
PERSEBAYA ANCAM KELUAR DARI IPL Baca Hal-24
Radar Cirebon Group
l
selasa pon, 24 april 2012
BARCELON 21-Adriano
8-Iniesta
CHELSEA
V
A
4-Fabregas
2-Ivanovic
7-Ramires
5-Puyol (c)
1-Valdes
12-Mikel 16-Busquets
10-Messi
11-Drogba
24-Cahill
8-Lampard
3-Pique
16-Meireles 6-Xavi
9-Alexis
2-Alves
FORMASI : 4-3-3
Pelatih: Josep Guardiola
10-Mata
Stadion : Nou Camp Wasit : Cuneyt Cakir (Turki)
barcelona
1-Cech
26-Terry (c)
3-Cole
FORMASI : 4-2-3-1
Pelatih: Roberto Di Matteo
Facts and Figures Keuntungan Ukuran Lapangan Nou Camp BARCA memang keok 0-1 di kandang lawan. Tapi, di kandang sendiri, Barca memiliki sejumlah keuntungan. Dari penonton (Nou Camp berkapasitas lebih dari 99 ribu penonton) hingga kemungkinan faktor wasit. Tidak hanya itu, ukuran lapangan juga krusial. Benarkah? - Nou Camp (105 meter x 68 meter) - Stamford Bridge (103 meter x 67 meter)
MAIN. Gerard Pique memberi keterangan saat konferensi pers.
- Standar FIFA (panjang 100-110 meter dan lebar 66-75 meter) foto: adrian dennis/afp
Lupakan Perselisihan, Pique Dimainkan TIDAK ada nama Gerard Pique dalam line up Barca di lima laga terakhir. Pique praktis tidak lagi nongol sejak membantu Barca mengalahkan AC Milan 3-1 di leg pertama perempat final Liga Champions (3/4). Padahal, Pique tidak tengah cedera atau tengah menjalani skors. Ada apa? Penyebabnya ditengarai karena perselisihan Pique dengan entre nador Josep Guardiola. Pique disebut telah melakukan pelanggaran disiplin jelang laga melawan Bayer Leverkusen di babak 16 besar Liga Champions sehingga pemain 25 tahun itu tidak dimainkan oleh Guardiola. Kabar perselisihan tersebut memang sudah beberapa kali disangkal kubu Barca, termasuk oleh presiden Sandro Rosell. Terlepas benar atau tidaknya kabar tersebut, penantian Pique untuk kembali menjadi starter Barca bakal berakhir dini hari tadi. Guardiola rencananya akan menurun kan Pique untuk menggantikan posisi Javier Mascherano yang mengisi posisi kekasih Shakira itu selama absen. Pique bakal diplot Guardiola untuk mematikan striker Chelsea yang juga pencetak gol tunggal kemenangan di
leg pertama, Didier Drogba. Dengan postur tinggi (192 sentimeter), Pique memang satu-satunya defender Barca yang paling ideal mengawal Drogba yang juga berpostur kokoh. Bandingkan dengan Mascherano yang posturnya hanya 174 sentimeter plus memang posisi aslinya adalah gelandang bertahan. Sedangkan defender lainnya, Carles Puyol, juga hanya berpostur 178 sentimeter. “Saya memilih sebelas pemain di lapangan karena mereka saya anggap adalah yang terbaik untuk setiap pertandingan yang akan kami hadapi,” kata Guardiola kepada Marca. “Gerard (Pique) mungkin tidak dalam sebelas pemain di lapangan di beberapa laga terakhir kami, tapi dia tetap pemain yang memiliki peran penting dalam tim,” sambungnya. Selain tugas mengawal Drogba, mengandalkan Pique di jantung pertahanan adalah opsi terbaik meminimalkan kehilangan pemain di final akibat skors. Sebab, baik Mascherano dan Puyol berisiko tidak bisa diturunkan dalam final apabila mengantongi kartu kuning dini hari nanti. (dns/bas)
Nilai Plus Nou Camp - Barca adalah tim yang mengandalkan penguasaan bola sehingga lapangan yang lebih panjang dan lebar sangat mendukung. - Barca memiliki pemain yang berbahaya dalam menyisir lapangan. Sebut saja Dani Alves. Lionel Messi dan Alexis Sanchez juga memiliki kemampuan tersebut. Bandingkan dengan Chelsea yang tidak memiliki pemain yang memiliki keistimewaan bermain melebar. - Statistik musim ini menunjukkan, gol-gol Barca banyak berawal dari sayap, baik melalui permainan terbuka maupun free kick.
Lebih Bugar, Lebih Pede MELAWAN tim yang me ngandalkan penguasaan bola, apalagi sekelas Barcelona, selalu menguras energi. Chelsea pun sudah mempersiapkannya dengan baik. Pelatih interim Chelsea Roberto Di Matteo merotasi sebagian besar pemain saat menahan imbang 0-0 Arsenal di Premier League akhir pekan lalu (21/4). Dalam laga tersebut, Di Matteo mengistirahatkan delapan pemain yang menjadi starter saat mengalahkan Barca 1-0 di leg pertama semifinal. Hanya kiper Petr Cech dan duet bek tengah John Terry-Gary Cahill yang tetap diturunkan. Sedangkan John Obi Mikel, Juan Mata, dan Ashley Cole baru diturunkan di babak kedua sekadar sebagai penyegaran. “Kami tidak berada di Spanyol untuk liburan. Kami akan menjalani laga berat yang menuntut konsentrasi sepanjang pertandingan. Dengan kondisi fisik yang lebih fresh, kami merasa lebih pede (percaya diri),” kata Cahill di situs resmi klub. “Secara mental, hasil imbang di kandang Arsenal juga cukup baik sebagai bekal menhadapi Barca,” sambungnya. Berbeda dengan Chelsea, mayoritas pilar Barca justru terancam kelelahan setelah tetap ber jibaku melawan Real Madrid (21/4). Pelatih Barca Josep Guardiola hanya mengistirahatkan dua starter, Cesc Fabregas dan Alexis Sanchez. Kedua pemain juga tidak sepenuhnya istirahat karena tetap turun sebagai pengganti. “Chelsea memiliki kesempatan melakukan rotasi, sedangkan kami tidak,” kata Guardiola.
foto: lluis gene/afp
ISTIRAHAT. Gelandang Chelsea Ramires (kanan) bakal lebih bugar di Camp Nou, karena diistirahatkan saat Chelsea melawan Arsenal di Liga Inggris akhir pekan lalu.
Barisan cadangan kedua tim juga lebih bagus untuk sisi Chelsea. The Blues -sebutan Chelsea- masih memiliki beberapa pemain yang memiliki kemampuan mengubah situasi alias kartu truf. Sebut saja Fernando Torres. Sekalipun seret gol bersama Chelsea, Torres memiliki statistik bagus menghadapi Barca semasa masih berkostum Atletico Madrid. Dari sepuluh kali bertemu Bar ca, striker ber juluk El Nino itu menyumbang tujuh gol. “Dalam sepak bola, demi meraih hasil akhir yang bagus, tidak terlalu menjadi masalah siapa yang harus bermain atau siapa yang harus mencetak gol. Dalam sepak bola, tim terbaik juga tidak selalu menang,” papar Torres di situs resmi UEFA. (dns)
v
chelsea
super agresif BARCELONA - Barcelona pernah takluk 0-1 di kandang klub Yunani Panathinaikos dalam leg pertama perempat final Liga Champions musim 2001-2002. Tapi, dalam leg kedua di Nou Camp, Barca -sebutan Barcelona- berhasil membalikkan keadaan dengan menang 3-1. Satu dekade berselang, situasi serupa dialami Barca dalam semifinal kontra Chelsea. Sang juara bertahan juga defisit 0-1. Apakah memori lawan Pana thinaikos bakal
mampu ditranformasi Barca saat menjamu Chelsea dini hari nanti (siaran langsung RCTI kickoff 01.45 WIB)? Suara-suara dari kubu Barca, tentu saja mengatakan bisa. Entrenador Josep Guardiola memberi sinyal apabila dirinya akan mengusung skema super agresif mengingat untuk lolos, Barca butuh kemenangan mi nimal dua gol. Selain trisula Lio nel Messi-Alexis Sa n c h ez - C e s c Fabregas yang menjadi pili han reguler musim ini, Pedro Rodriguez, Cristian Tello, hingga Ibrahim Afellay bisa menjadi solusi apabila serangan tuan rumah mengalami kebuntuan. “Kami harus menyerang dan menyerang. Saya kira, kami kembali dituntut untuk menempatkan tujuh sampai delapan pemain sekaligus di area pertahanan lawan setelah apa yang terjadi di leg pertama,” kata Alexis kepada Sport. “Ketika Anda dalam situasi seperti kami, prioritas memang menyerang dibandingkan bertahan,” sambung pe nyerang sayap asal Cile tersebut. Alexis se kaligus membela strategi
entrenador Barca Josep Guardiola yang dikritik pengamat sepak bola maupun media di Spanyol sebagai penyebab kekalahan 1-2 dari Real Madrid (21/4). Itu terkait dengan terlalu posesifnya Barca dal am men yerang sehingga melupakan sektor pertahanan. Padahal, biasa nya, Barca lebih sabar memainkan bola sebelum me lakukan tusukan atau penetrasi. Perl u dicatat, Barca akan berada dalam situasi yang sangat sulit apabila Chelsea mampu mencetak gol lebih dulu di Nou Camp. “Pertahanan kami harus lebih baik lagi karena Chelsea memiliki serangan balik yang bagus,” ucap kapten Barca Carles Puyol. Jika tuan rumah fokus dengan daya gedor mereka, sebaliknya dengan Chelsea. Ketangguhan Chelsea dalam bertahan kembali harus dibuktikan sekalipun banyak dikritik karena cenderung memainkan negative football. Kemenangan Chelsea di leg pertama juga tak lepas dari faktor luck. Pelatih interim Chelsea Robert Di Matteo jelas tidak terima dengan kritik yang dialamatkan kepada timnya. “Chelsea selalu bermain untuk menang dan terkadang hasil akhir lebih penting dibandingkan bagaimana cara meraihnya,” ungkapnya kepada Sky Sports. “Selama strategi kami menuai hasil positif, maka tidak ada salahnya. Kami pun memiliki keyakinan bakal mengalahkan Barca di kandangnya,” ujar defender Chelsea Gary Cahill yang dalam leg pertama terpilih sebagai man of the match tersebut. Jika kembali kalah dini hari nanti, berarti akan menjadi kekalahan ketiga beruntun Barca. Dan, kali terakhir Barca hat-trick kalah adalah sembilan tahun lalu. Yakni, ketika Barca diperdaya tiga kompatriotnya di ajang domestik mulai dari Valencia, Celta Vigo, dan Atletico Madrid. (dns)
SELASA PON 24 APRIL 2012 / 2 JUMADIL AKHIR 1433 H
TOTAL FOOTBALL
Radar Cirebon Group
S P O R T A I N M E N T
4 JUVENTUS
V
22
AS ROMA 0
Tugas Belum Tuntas GOL CEPAT. Arturo Vidal mengangkat motivasi Juventus saat melawan AS Roma dengan dua gol cepatnya di Juventus Stadium, dini hari kemarin WIB.
FOTO: GETTY IMAGES
TENANG. Kapten Genoa Marco Rossi mencoba menenangkan tifosi Ultras yang mulai tak terkendali.
Tifosi Rusuh, Pelatih Dicopot GENOA - Performa Genoa musim ini memang jeblok. Mereka terjebak di papan bawah klasemen sementara Serie A Liga Italia dan hanya terpisah satu setrip dari zona degradasi. Namun, itu bukan alasan buat para tifosi mengamuk dan membuat pertandingan terhenti. “Apapun alasannya, perilaku kekerasan oleh siapapun di sepak bola tidak bisa diterima,” kecam Presiden FIGC (asosiasi sepak bola Italia) Giancarlo Abete, seperti dikutip Football Italia. Tifosi Genoa mengamuk ketika mereka menjamu Siena di Luigi Ferraris, Minggu (22/4). Mereka melemparkan kembang api serta berbagai benda ke lapangan ketika tim kesayangnnya tertinggal empat gol tanpa balas dari tamunya. Situasi semakin kacau ketika para tifosi ultras yang menghuni curva nord, berupaya naik ke pagar pembatas dan hendak memasuki lapangan. Mereka menuntut para pemain supaya melepas kostumnya karena dianggap tidak pantas mewakili Genoa. Terpaksa wasit Paolo Tagliavento menghentikan pertandingan pada menit ke-53. Para pemain Genoa akhirnya satu-persatu melepas kostumnya dan dievakuasi ke area yang lebih aman. Tetapi, beberapa pemain tertentu memutuskan mendekati para penonton. Marco Rossi, Giuseppe Sculli, dan Sebastien Frey merupakan segelintir pemain yang memberanikan diri bernegosiasi dengan pemain dan para pimpinan ultras. Akhirnya, setelah 40 menit terhenti, pertandingan kembali digelar dan diakhiri dengan kekalahan Genoa 1-4. “Para fans harus mengerti kalau tindakan mereka itu berdampak kepada performa tim. Bila kami tidak menyelesaikan pertandingan, maka kami bisa dipotong poin, dan sangat berbahaya,” bilang Enrico Preziosi, presiden Genoa. Kecaman dari suporter ini bukan kali pertama dilakukan. Sebelumnya, ketika Genoa ditahan seri Siena 1-1 di Luigi Ferraris (11/4), para tifosi ultras juga melakukan protes dan sempat menunggu pemain di jalan kelur stadion. Akibatnya, pemain tidak bisa pulang dan harus tertahan lama di stadion. Akibat performa buruk Genoa, mereka juga terpaksa memecat pelatih Alberto Malesani yang dianggap gagal mengangkat performa tim. Penggantinya, Genoa menunjuk Luigi Di Canio yang menjadi pelatih ketiga mereka musim ini. (ham)
KLASEMEN SEMENTARA 1. Juventus 2. Milan 3. Lazio 4. Udinese 5. Napoli 6. Roma 7. Inter Milan 8. Catania 9. Chievo 10. Siena 11. Palermo 12. Bologna 13. Parma 14. Atalanta 15. Fiorentina 16. Cagliari 17. Genoa 18. Lecce 19. Novara 20. Cesena
33 33 33 33 33 33 33 33 33 33 33 33 33 33 33 33 33 33 33 33
19 20 16 14 13 15 14 11 11 11 11 10 10 11 9 9 9 8 5 4
14 8 7 10 12 5 7 13 10 9 8 11 11 13 11 11 9 11 10 10
0 5 10 9 8 13 12 9 12 13 14 12 12 9 13 13 15 14 18 19
57-18 63-27 49-41 44-32 58-41 52-46 47-45 44-43 30-40 41-35 46-51 34-39 44-50 37-36 32-38 33-42 44-62 38-49 27-56 21-50
71 68 55 52 51 50 49 46 43 42 41 41 41 40 38 38 36 35 25 22
TURIN - Rekor tak terkalahkan Juventus tetap terjaga. Yang lebih penting lagi, kemenangan atas AS Roma 4-0 (3-0), kemarin dini hari, membuat peluang scudetto semakin terbuka musim ini. Mereka unggul tiga angka atas pesaing terdekatnya AC Milan (71-68). Jalan mereka merebut scudetto semakin terbuka kalau menilik lawan yang mereka hadapi di lima laga sisa. Mereka telah melewati pekan-pekan krusial dengan mengalahkan dua klub Ibu Kota, yakni Lazio 2-1 (11/4) dan Roma 4-0. Berikutnya, Juve hanya akan menghadapi klub-klub medioker seperti Cesena (25/4), Novara (29/4), Lecce (2/5). Cagliari (6/5), dan Atalanta (13/5). “Kami telah menunjukkan sinyal juara, bukan hanya setelah menang atas Roma,” kata Arturo Vidal, gelandang Juve, seperti dikutip Goal. Namun, dia mengakui pekerjaan belum selesai. “Kami belum mengunci gelar, masih ada lima pertandingan tersisa dan kami harus melanjutkan pekerjaan seperti sebelumnya,” jelas mantan pemain Bayer Leverkusen itu.
Berbeda dengan jalan Juve menuju scudetto yang cukup lapang, Milan yang menjadi pesaing mereka masih punya satu ganjalan hebat, yakni masih harus bertarung dengan Inter Milan pada derby della Madonnina pada 6 Mei atau satu pekan sebelum kompetisi usai. Apalagi setelah pada pekan ini Milan malah tertahan dari Bologna 1-1 di San Siro (22/4). “Kami hanya fokus pada tim kami, karena kami yang jadi penentu scudetto musim ini. Asalkan kami terus menang, maka scudetto jadi milik tim ini,” kata Andrea Pirlo, gelandang Juve. Melawan Roma, Juve tanpa kesulitan unggul lebih dulu. Mereka sudah unggul dua gol pada delapan menit pertama melalui dua gol Vidal pada menit keempat dan menit kedelapan. Sudah unggul dua gol, Juve malah diuntungkan dengan kartu merah kiper Roma Marteen Stekelenburg (27’) kerena melanggar Claudio Marchisio.
Selain kartu merah, penalti juga dijatuhkan. Eksekusi penalti Pirlo sempat ditahan, tetapi bola muntah berhasil diceploskan mantan gelandang Milan itu. “Saya sudah memenuhi target tiga besar, sekarang scudetto ada di depan kami,” kata Antonio Conte, pelatih Juve. Di sisi lain, pelatih Roma Luis Enrique harus mengakui keunggulan lawannya. “Baru delapan menit kami sudah kebobo lan oleh dua peluang. Juve memang memiliki level permainan yang luar biasa musim ini. Begitu, mereka unggul 3-0 dan kami kehilangan satu pemain, pertandingan sudah berakhir,” kata Enrique kepada Sky Sport Italia. Sudah kalah, pemain Roma Erik Lamela terancam terkena sanksi. Penyebabnya, adalah ulahnya meludahi bek Juve Stephan Lichtsteiner. “Bukan sematamata kesalahan Lamela, dia tidak akan melakukan itu bila Lichtsteiner tidak mengganggunya,” bela Walter Sabatini, direktur olahraga Roma. (ham)
FOTO: STEFANO RELLANDINI/REUTERS
selasa pon 24 april 2012 / 2 jumadil akhir 1433 h
TOTAL FOOTBALL
Radar Cirebon Group
s p o r t a i n m e n t
23
Terbaik Pilihan Pemain LONDON - Arsenal boleh saja sudah dipastikan mengakhiri musim ini tanpa gelar. Mereka sudah tersingkir di Liga Champions, Piala FA, dan Piala Carling. Lalu, di Premier League mereka berada pada posisi ketiga di bawah duo Manchester. Meski begitu, kapten Arsenal Robin van Persie tetap dipilih
foto: ADRIAN DENNIS/AFP
ANGKER. Striker Barcelona Lionel Messi (kiri) berpeluang tampil menggila di depan fans Barcelona saat menjamu Chelsea di Nou Camp.
Head to Head di Nou Camp
sebagai pemain terbaik Inggris versi PFA (asosiasi pemain sepak bola Inggris). Striker asal Belanda itu dpilih oleh rekanrekannya sesama pemain sepak bola profesional di Inggris. Terlepas dari performa The Gunners -julukan Arsenal- yang kurang mantap, Van Persie mampu mencetak 27 gol di Premier League musim ini. Dia menjadi tumpuan Arsenal yang di awal musim sempat shock karena kehilangan Cesc Fabregas dan Samir Nasri.
” B i l a orang-orang mengatakan seperti itu, maka itu spesial. Lebih spesial lagi karena saya juga dipilih oleh
Liga Champions 28/4/2009 Barcelona v Chelsea 0-0 (leg pertama semifinal) 31/10/2006 Barcelona v Chelsea 2-2 (fase grup) 7/3/2006 Barcelona v Chelsea 1-1 (leg kedua 16 besar) 23/2/2005 Barcelona v Chelsea 2-1 (leg pertama 16 besar) 18/5/2000 Barcelona v Chelsea 5-1 (leg kedua perempat final) Inter-Cities Fairs Cup 25/5/1966 Barcelona v Chelsea 5-0 (playoff semifinal) 27/4/1966 Barcelon a v Chelsea 2-0 (leg pertama semifinal)
Tidak Mudah Meredam Nou Camp BARCELONA - Kekalahan 1-2 dari Real Madrid dalam el clasico akhir pekan lalu (21/4) benar-benar menohok Barcelona. Selain terancam kehilangan gelar Liga Primera, Barca gagal mengantongi modal bagus saat menjamu Chelsea pada leg kedua semifinal Liga Champions di Nou Camp dini hari nanti. Padahal Barca harus menang untuk melenggang ke final. Seiring dengan kekalahan 0-1 di kandang Chelsea pada first leg lalu (18/4), Carles Puyol dkk wajib menaklukkan Chelsea dengan margin minimal dua gol. Sejarah pertemuan di Nou Camp menunjukkan bahwa Barca masih terlalu tangguh bagi Chelsea. Tuan rumah tidak terkalahkan dalam tujuh kali duel kontra wakil Inggris tersebut. Sekalipun dalam tiga yang terakhir selalu berakhir imbang. Jenderal lapangan tengah Barca Xavi Hernandez mengatakan, klubnya siap bangkit setelah dua kekalahan beruntun. “Orang akan melihat kembali Barcelona yang sesungguhnya. Kami tidak ingin mengecewakan fans lagi. Status tuan rumah jelas memberi perbedaan antara kami dan Chelsea,” kata Xavi di situs resmi klub. Albert Ferrer, mantan penggawa Barca dan Chelsea, menyebut Nou Camp sebagai tempat yang angker bagi tim tamu. Dia punya pengalaman ketika Chelsea menantang Barca di Nou Camp dalam leg kedua perempat final Liga Champions 2000. “Kala itu kami berhasil mengalahkan Barcelona 3-1 di Stamford Bridge. Tapi, mereka balik mengalahkan kami 1-5 di Nou Camp,” jelas mantan rekan setim Roberto Di Matteo, pelatih interim Chelsea saat ini, tersebut. “Setiap tim yang melawat ke Nou Camp harus bertahan dan melakukan pressing terhadap serangan Barca selama 90 menit. Sangat jarang tim yang mampu melakukannya dengan efektif karena bakal kelelahan. Pada momen itulah Barca akan menunjukkan kapabilitasnya,” sambungnya. Ferrer menyebut Lionel Messi sebagai pemain yang akan kembali menjadi penentu kemenangan Barca. “Saya pernah bermain dengan Romario, Rivaldo, Ronaldo, Michael Laudrup, dan (Hristo) Stoichkov. Tapi, Messi adalah yang terbaik yang pernah saya lihat,” tutur pelatih klub Belanda, Vitesse Arnhem, musim lalu itu. Di sisi lain, gelandang Chelsea Ramires mengakui bahwa Barca masih tetap favorit lolos ke final. “Kami memang menang di leg pertama, tapi itu bukan sebuah keuntungan besar ketika Anda tampil di kandang Barca,” ungkap pemain asal Brazil itu seperti dilansir The Sun. (dns/ca)
foto: getty images
LENGKAP. Robin van Persie dinobatkan sebagai pemain terbaik Inggris versi PFA sekaligus berpeluang meraih gelar top skorer.
lawan-lawan saya di lapangan. Itu kebanggaan luar biasa,” bilang Van Persie, seperti dikutip Telegraph. Ini kali pertama Van Persie mendapat gelar itu. Dia juga masuk dalam daftar tim terbaik PFA musim ini. Van Persie terpilih dengan menyisihkan calon-calon kuat seperti Joe Hart, Vincent Kompany, Yaya Toure, dan David Silva. Keempatnya dari Manchester City. Lalu, untuk kategori pemain muda terbaik, jatuh kepada bek Tottenham Hotspur Kyle Walker. Untuk pemain yang masuk dalam tim terbaik, City menjadi klub yang paling banyak mengirimkan wakil. Mereka antara lain Hart, Kompany, Silva, dan Toure. Kemudian, Tottenham menyusul dengan Walker, Gareth Bale, dan Scott Parker. Dari Manchester United hanya mewakilkan Wayne Rooney. Everton diwakilik Leighton Baines. Yang sedikit mengejutkan adalah terpilihnya bek Newcastle United asal Argentina Fabricio Colocini masuk dalam daftar tim terbaik PFA musim ini. (ham)
Basecamp Jadi Hambatan Inggris
foto: getty images
KELELAHAN. John Terry (kiri) dkk bakal kesulitan menyiasati jarak PolandiaUkraina karena lokasi basecamp yang kurang strategis.
KIEV - Keputusan timnas Inggris memilih basecamp di Polandia, bukannya di Ukraina bakal menjadi penghambat buat mereka pada Euro 2012 nanti. Pasalnya, semua pertandingan mereka di fase grup dilangsungkan di Ukraina. Ya, FA (asosiasi sepak bola Inggris) memutuskan memilih kota Krakow sebagai basecamp mereka. Mereka menginap di Stary Hotel dan berlatih di Hutnik Stadium. Padahal, pertandingan grup D semuanya difokuskan di Kiev dan Donetsk. Pertandingan pertama dilaksanakan di Donetsk melawan Prancis pada 11 Juni, lalu melawan Swedia di Kiev pada 15 Juni, dan terakhir melawan Ukraina di Donetsk pada 19 Juni. Masalahnya, perjalanan dari Krakow ke Kiev maupun Donetsk memakan waktu cukup lama. Melalui udara, mereka butuh perjalanan selama 2 jam, lalu darat bisa mencapai 23 jam. Tentu mereka akan memakai transportasi udara, tetapi itu juga akan berdampak pada kondisi fisik para pemain karena harus bolak-balik Polandia-
Ukraina setiap bertanding. Keputusan itu banyak menuai kritik, tetapi FA tetap bersikukuh. Tuan rumah Ukraina mengkritik FA karena tidak survey dulu ke Ukraina sebelum mengambil keputusan. Padahal, mereka bisa memakai markas klub Shaktar Donetsk sebagai basecamp. Lalu, ada juga Kirsha Training
Center, yang jaraknya dekat dari Donbass Arena, stadion di Donetsk. Akhirnya, fasilitas itu digunakan Prancis. “Saya bukan pendukung Prancis, tetapi saya bisa katakan mereka punya keuntungan itu,” kata Tomas Hubschman, bek timnas Ceko juga Shakhtar Donetsk, seperti dikutip Reuters. (ham)
selasa pon 24 april 2012 / 2 jumadil akhir 1433 H
liga indonesia
Radar Cirebon Group
s p o r t a i n m e n t
24
Politisi Demokrat Jadi Manajer Timnas
foto: suharto/radar malang
dirugikan. Pemain Persebaya Rendi Irwan (kanan) berduel dengan Irfan Bachdim di Stadion Gajayana Malang. Rendi dkk merasa sering dirugikan wasit dan pihak manajemen mengancam akan keluar dari IPL.
Ancam Mundur dari IPL Persebaya Kecewa Kinerja Wasit SURABAYA - Kesabaran Perse baya Surabaya mencapai titik didihnya. Setelah berkali-kali menuai kekecewaan terhadap kinerja wasit di kancah Indonesia Premier League (IPL), Green Force –julukan Persebayamemutuskan siap mogok bermain jika PSSI dan LPIS tak membenahi korps pengadil lapangan. Langkah tersebut merupakan akumulasi kekesalan Persebaya terhadap regulator liga dan induk organisasi sepak bola tanah air. Meski belum mengirimkan surat resmi kepada PSSI dan LPIS tentang hal tersebut, Persebaya sudah secara lisan menyatakan sikap protesnya. Nah, CEO Persebaya I Gede Widiade menegaskan langkah mundur dari kompetisi IPL ditentukan saat Persebaya bertemu PSM Makassar Sabtu (28/4) mendatang di Stadion Gelora Andi Mattalatta. “Kalau kualitas wasit masih jelek. Saya dan seluruh tim sepakat mundur dari pertandingan tersebut,” kata Gede kemarin (23/4).
Walau masih berupa ancaman, namun pengusaha asal Surabaya itu tak segan-segan untuk merealisasikan ucapannya tersebut. Kalaupun bakal menuai sanksi atas langkah mundur tersebut, Gede menegaskan dirinya sebagai CEO Persebaya bersedia menanggung. “Apapun hukumannya, pemotongan tiga poin atau denda uang, kita siap,” tegas Gede lagi. Gede berpendapat sikap mogok itu merupakan langkah terakhir karena protes-protes Persebaya selama ini tak pernah didengar. LPIS dan PSSI terkesan budheg dengan mengabaikan ungkapan kekecewaan Persebaya. Dalam pandangan Gede, wacana PSSI menggunakan wasit asing di kompetisi IPL sudah saatnya direalisasikan. Memang penggunaan wasit asing tak menjamin laga lancar dan minim protes klub. Namun setidaknya, netralitas wasit asing bisa menjadi garansi kepuasan klub IPL. Seandainya Persebaya jadi mogok saat lawan PSM Makasar, LPIS bakal kehilangan klub pendukung utamanya. Jujur diakui, saat ini hanya Persebaya
Laga Persebaya yang Kontroversi Persijap v Persebaya (6 Februari) Wasit : M. Syafei Salah catat wasit terhadap pelanggaran Erol Iba di menit ke-17. Justru Andik Vermansyah yang di kartu kuning. Persebaya v Persema (12 Februari) Wasit : Sulistyoko Pemain Persebaya Andrew Barisic diinjak oleh bek Persema Deniss Kacanovs di menit ke-54, namun wasit membiarkan Barisic yang tergeletak di lapangan. Persibo v Persebaya (10 Maret) Wasit : Sulistyoko Di menit ke-37, setelah melewati dua pemain belakang, Mat Halil punya kesempatan mencetak gol. Tiba-tiba sebuah tekel dari bek Persibo Lexe Anderson menghantam kaki Halil. Sulistyoko meniup peluitnya namun gesture tangannya memperlihatkan
yang mampu menyedot ribuan penonton setiap kali pertandingannya. Tak salah rasanya jika dikatakan Persebaya adalah salah satu tiang utama penyangga IPL tetap bergulir. Selain itu, sikap plin plan LPIS juga mendapat sorotan tajam. Misalnya saja soal beda informasi dari situs resmi IPL premierleague.co.id. dengan match report pengawas pertandingan. Kasus paling gres tentunya absennya Mario
play on. Semen Padang v Persebaya (14 April) Wasit : Sulistyoko Di menit ke-86, Fernando Soler ditabrak lalu ditendang kiper Semen Padang Jandia Putra. Soler dikartu kuning lantaran dianggap melakukan diving. Lalu kartu kuning Karlovic yang tak sesuai antara match report yang dibuat PP dengan LPIS. Persema v Persebaya (22 April) Wasit : Muchlis Ali Fatoni Kartu merah yang diterima Mat Halil dan Erol Iba layak dipertanyakan. Pemain Persema Kasan Soleh melakukan tekel ganas dan menyikut Andik Vermansyah hanya diganjar kartu kuning. Masa injury time sampai lima menit. Padahal wasit cadangan hanya menunjukkan angka tiga menit.
Karlovic dalam laga lawan Persema Minggu (22/4) lalu. “Kita juga bingung. Mana yang dijadikan patokan. Apakah situs resmi atau nota larangan bermain. Kasus Karlovic berubah dua kali dalam 24 jam. Dalam nota larangan pertama hanya Soler (Fernando Soler, red) yang absen. Malam hari sebelum laga lawan Persema, turun lagi nota yang baru dan menyatakan Karlovic gak bisa main,” sebut Gede. (dra)
JAKARTA - PSSI kembali mempercayakan posisi manajer Timnas kepada seorang politisi. Kali ini, giliran Ramadhan Pohan yang ditunjuk sebagai manajer timnas senior PSSI yang akan berlaga di beberapa kompetisi di sepanjang 2012. Penanggung jawab PSSI, Bernhard Limbong, menyatakan jika penunjukan terhadap Ramadhan dilakukan setelah memalui persetujuan Exco PSSI. “Exco, dalam rapat Selasa (17/4) lalu telah memutuskan menunjuk pak Ramadhan. Mulai hari ini, beliau efektif menjadi manajer timnas PSSI,” katanya dalam konferensi pers di kantor PSSI, kemarin (24/3). Penunjukan Ramadhan Pohan menurut Limbong didasarkan pada kenyataan bahwa sampai saat ini anggota DPR RI asal Partai Demokrat itu juga menjabat sebagai Ketua harian Komite Fair Play PSSI. Selain itu, Ramadhan disebut juga orang yang gila bola dan memiliki sebuah klub di Pacitan, Jawa Timur. “Selain paham bola, Dia juga dinamis sehingga akan mempermudahdalam menangani Timnas,” tutur Jenderal Bintang Satu Tersebut. Dengan kepastian ini, Ferry Kodrat yang sebelumnya menjabat sebagai manajer timnas digeser posisinya menjadi direktur Operasional Timnas. Selain Ramadhan, nuansa politisi semakin kental di timnas setelah masuknya nama Raihan, politisi asal Partai Keadilan Sejahtera (PKS), yang ditunjuk sebagai wakil manajer. Limbong memaparkan, tugas awal yang harus segera dijalankan oleh Ramadhan sebagai manajer adalah membawa timnas berprestasi dalam turnamen An Nakbah di Palestina pada 13-23 Mei mendatang. “Beliau akan langsung membuat programprogram timnas. Pertama dalam turnamen di Palestina dahulu,” terangnya. Sementara itu, Ramadhan mengaku sangat siap dan merasa tertantang dengan diserahi tanggung
foto: net
POLITISI. Ramadhan Pohan (kedua dari kiri) saat konferensi pers penunjukan dirinya sebagai manajer timnas PSSI.
jawab sebagai manajer timnas. Dia tak mau berlama-lama dan akan langsung bergerak dengan mengatur jadwal dan program timnas. Terdekat, dia akan mengejar peningkatan rangkin dan poin bagi Indonesia dalam turnamen An Nakbah. Menurutnya, turna men ini bukan hanya sekedar laga uji coba, melainkan juga laga yang diakui FIFA sehingga bisa memngaruhi rangking Timnas Garuda jika meraih prestasi maksimal. “Sebelum 13 Mei Timnas berangkat ke Palestina. Ini bukan sekedar lawatan, tapi juga ada peluang peningkatan poin disana,” paparnya. Selain mempersiapkan timnas ke Palestina, Ramadhan akan menyiapkan timnas untuk menjalani laga persahabatan
melwan klub asal Liga Italia, Inter Milan pada 24 Mei 2012 mendatang. Selanjutnya, persiapan tim AFF yang akan dilakukan mulai Oktober. “Saya akan segera ke Jogjakarta untuk memantau pemusatan latihan timnas disana. Saya harus tahu bagaimana kondisi timnas terkini,” ucapnya. Terkait banyaknya politisi yang masuk dalam persepakbolaan Indonesia, Ramadhan menyebut fenomena itu bukan masalah pelik. Bagi dia, sepanjang bermanfaat untuk perkembangan sepak bola nasional dan bisa memberikan prestasi, masuknya politisi mengurus sepak bola tidak salah. “Sebuah kehormatan dan kesempatan bagi saya untuk memberikan kontribusi bagi bangsa dan negara. Saya juga ingin melihat timnas lebih berprestasi,” ujar anggota komisi III DPR RI tersebut. (aam)
selasa pon 24 april 2012 / 2 jumadil akhir 1433 H
TOTAL SPORT
Radar Cirebon Group
s p o r t a i n m e n t
25
PERSELA v PELITA JAYA
Tuan Rumah Menggebu-Gebu LAMONGAN – Setelah melibas Persib Bandung 3-1 Sabtu lalu (21/4), semangat Persela Lamongan untuk mengalahkan Pelita Jaya sore ini kian menggebugebu. Bahkan, pertan dingan ISL di Stadion Surajaya, La mongan, itu akan mereka jadikan ajang revans (siaran langsung AnTV pukul
foto: getty images
POSISI AMAN. Pasangan Tontowi Ahmad dan Lilyana Natsir masih menunggu pasangan ganda campuran Indonesia lainnya untuk lolos ke Olimpiade.
Kejar Asa Terakhir Di Ajang India Super Series NEW DELHI – Perburuan poin untuk menembus Olimpiade London mendekati akhir. India Super Series yang dimulai hari ini (24/4) hingga 29 April bakal menjadi penentuan pebulutangkis yang berlaga dalam event empat tahunan tersebut. Untuk itu, Indonesia bakal turun penuh di India. Bukan hanya di nomor tunggal putra dan ganda putra, di nomor tunggal putri, ganda putri, dan ganda campuran, Merah Putih turun dengan komposisi
terbaik. Di tunggal, Indonesia memang sudah memastikan Simon Santoso dan Taufik Hidayat lolos ke Olimpiade karena berada di posisi 16 besar. Hanya, usaha keras harus dilakukan di ganda putra jika ingin mengikuti jejak nomor tunggal putra. Alasannya, saat ini di sektor ganda putra, Indonesia baru memiliki satu pasangan di delapan besar. Sesuai dengan aturan, satu negara bisa mengirim dua pasang ganda jika punya dua pasangan di delapan besar dunia. Di ganda putra, saat ini hanya duet Mohammad Ahsan/Bona Septano yang sudah aman karena berada
di posisi enam dunia. Sebenarnya Indonesia masih memiliki Markis Kido/Hendra Setiawan di posisi ke-10 dan Alvent Yulianto Chandra/Hendra Aprida Gunawan di posisi ke-11. Tetapi, Kido/Hendra, yang menyandang juara bertahan Olimpiade, sudah menyerah dan memutuskan tidak turun di Kejuaraan Asia 2012 (17–22 April) dan India Super Series 2012. Selain itu, di sektor ganda campuran, Indonesia baru memastikan pasangan juara All England 2012 Tontowi Ahmad/ Liliyana Natsir yang sekarang berada di urutan ketiga dunia. Sedangkan duet Muhammad
Rijak/Debby Susanto tercecer di posisi ke-13. Mau tak mau pebulu tangkis Indonesia harus berprestasi di India jika ingin berlaga di London. “Kami akan all-out di India. Poin di ajang Super Series cukup besar,” kata Yacob Rusdianto, Sekjen PB PBSI, ketika dihubungi. India Super Series juga akan menjadi pelampiasan pebulu tangkis Indonesia yang gagal dalam Kejuaraan Asia 2012 yang berakhir Minggu lalu. Dalam kejuaraan yang dilaksanakan di Qing Dao, Tiongkok, tersebut, tuan rumah mengemas empat gelar. (ali/c7/diq)
Sama-sama Yakin Merebut Gelar Juara SMPN 4 Tantang SMPN 2 Cirebon di Final LPI CIREBON - Dua tim favorit juara SMPN 4 Cirebon dan SMPN 2 Cirebon akhirnya bertemu di laga final Liga Pendidikan Indonesia Kota Cirebon tahun 2012, setelah mengalahkan lawan-lawannya di semifinal, Senin (23/4) di Stadion Bima Cirebon. SMPN 4 Cirebon berhasil menuju ke partai puncak setelah mengalahkan perlawanan sengit dari tim SMPN 11 Cirebon dengan skor akhir 3-2. Pembina Olahraga SMPN 4 Cirebon Atep SPd mengatakan pertandingan berjalan sangat menegangkan. “Saya optimis tim kami mampu menjuarai LPI tahun ini terlepas siapa lawan yang akan dihadapi di final nanti,” ujar Atep. Di babak semifinal lainnya, SMPN 2 Cirebon yang lolos ke semifinal sebagai juara grup A mampu mengandaskan perlawan tim kuat SMPN 17 Cirebon dengan skor yang cukup fantastis 5-0. Pertandingan didominasi anakanak SMPN 2 Cirebon. Umpanumpan pendek diterapkan dengan mulus, sebaliknya SMPN 17 Cirebon tampak tertekan. Bintang pada pertandingan tersebut adalah Lutfi Noval yang menjadi top skor sementara LPI Tingkat SMP Kota Cirebon dengan 9 gol. Tim pelatih SMPN 2 Cirebon, Hendri Pasha SPd mengaku optimis dengan gelar juara yang akan diraih timnya setelah
foto: imam a musyaffa
KETAT. Pertandingan LPI 2012 berjalan lebih seru dan bakal memunculkan juara baru di tingkat SMP.
memastikan diri melaju ke babak final. “Melihat permainan seperti tadi, kami optimis mampu juara di final,” semangatnya. Sementara itu di LPI tingkat SMA, tim juara bertahan SMAN 4 Cirebon akan berhadapan dengan tim SMAN 7 Cirebon di partai final yang akan dilaksanakan pada Rabu (25/4) di stadion Bima. SMAN 4 Cirebon melangkah ke final setelah menumbangkan perlawanan runner up tahun lalu SMKN 1 Cirebon melalui adu penalti dengan skor 5-3 setelah bermain imbang di waktu normal. Sementara SMAN 7 Cirebon melangkah ke final setelah mengalahkan MAN 3 Cirebon.
Ketua Panitia LPI, Naya Mardaiwan SPd mengatakan perkembangan permainan sepakbola para peserta saat ini sudah semakin berkembang dibandingkan tahun-tahun
sebelumnya. Terbukti dengan tumbangnya juara bertahan SMPN 8 Cirebon. “Tahun ini semakin variatif, diharapkan tim yang juara bisa berprestasi di tingkat yang lebih tinggi lagi,” pungkasnya. (aff)
PEDE. Gelandang Persela Lamongan Gustavo Lopez dkk percaya diri menghadapi Pelita Jaya di Surajaya, Lamongan, sore ini.
15.30 WIB). Tim ber juluk Laskar J o k o Tingk ir tersebut masih ingat betul saat mereka dika lahkan Pelita 0-1 di putar an per tam a lalu.
Ketika itu tim besutan Miroslav Janu tersebut kebobolan gol pada injury time babak pertama. Kekalahan itu dituai karena tangguh nya duet striker Pelita Jaya Safee Sali dan Greg Nwokolo. Kekompakan duet pendobrak tersebut mampu memperdaya pemain belakang Persela yang mulai lengah begitu mendekati menit akhir pertandingan. ”Kejadian seperti itu tidak boleh terulang di Sura jaya. Semua tetap harus waspada dan disiplin sampai pertandingan selesai,” tutur Janu. Mantan pelatih Arema itu memang menekankan kepada Gustavo Fabian Lopez dkk untuk lebih memperhatikan duet striker Pelita tersebut. Dia menilai keduanya sebagai duet maut. Safee Sali merupakan striker timnas Malaysia, sedangkan Greg memperkuat timnas Indonesia. ”Kami tetap harus menang. Sebab, peringkat Pelita Jaya masih di bawah kami,” ujar dia. Sementara itu, pelatih Pelita Jaya Rahmad Darmawan mengakui bahwa Persela merupakan tim yang selalu tampil kompak dan merepotkan tim lawan. Karena itu, untuk melawan Persela, timnya harus siap segalanya. ”Untung, waktu recovery kami cukup panjang. Waktu itu bisa kami manfaatkan untuk mempelajari permainan Persela,” ujarnya. (idi/ jpnn/ko)
Menakertrans Garansi Izin Kerja JAKARTA - Izin kerja pemain asing yang berlaga di Indonesia Super Leagua (ISL) akan semakin mudah didapat. Itu setelah ketua umum PSSI versi Kongres Luar Biasa, La Nyalla Mattalitti, menemui menteri tenaga kerja dan transmigrasi (Menakertrans), Muhaimin Iskandar. “Beberapa hari yang lalu saya menemui menakertrans bersama dengan anggota Exco. Alhamdulillah, sudah teratasi,” katanya, kemarin (23/4). Dengan kepastian itu, Nyalla menj elaskan bahwa para pemain asing tidak perlu takut lagi dalam mengurus izin kerja mereka sulit. Sebab, Muhaimin t e l a h m e n g u n g k a p k a n kepadanya akan membantu masalah perizinan pemain yang berkompetisi di ISL. Sebelumnya, lanjut Nyalla, para pemain asing dirundung
kekhawatiran karena PSSI Djohar Arifin mempersulit langkah mereka untuk mendapatkan visa maupun izin kerja. Tapi, dengan langkah yang terus diambil oleh pihaknya, garansi bagi pemain asing akhirnya turun. “Dalam waktu dekat mereka sudah tidak akan ada yang dikejar-kejar oleh Imigrasi lagi. Pemain asing tak perlu khawatir,” terang lelaki yang juga menjabat sebagai Ketua Kadin Jawa timur tersebut. Nyalla memaparkan bahwa pihaknya optimistis dengan langkah yang terus dilakukan agar bisa diakui oleh pihak luar. Karena itu, munculnya task force dan bantuan dari pemerintah juga dianggap sebagai salah satu bentuk bahwa PSSI di bawah komandonya masih diakui. Selain meminta bantuan kepada Manakertrans, pihak
PSSI Nyalla yang menaungi kompetisi ISL sebelumnya juga mengalihkan sponsor pemain asing ISL dari PSSI, kepada Kemenpora dan KONI. Dengan jaminan dari Manakertrans, maka status perizinan akan semakin lancar. Di sisi lain, PSSI Djohar Arifin sebelumnya mendapatkan kritik dari Asosiasi Pesepakbola P ro f e s i o n a l I n d o n e s i a (APPI). CEO APPI, Valentino Simanjuntak mempertanyakan kenapa masih ada diskriminasi antara pemain lokal dan asing yang bermain di ISL. Padahal, terang dia, sebelumnya Djohar sudah menyatakan mengakui ISL dan mengizinkan mereka untuk memperkuat timnas. “Harusnya ada pengakuan yang sama. Karena kompetisinya kan sudah diakui,” tegas Valentino. (aam)
selasa pon 24 april 2012 / 2 jumadil akhir 1433 h
TOTAL SPORT
Radar Cirebon Group
s p o r t a i n m e n t
26
Sesuai Harapan Lotus
FOTO: CHARLIE.LOPULUA/INDOPOS
LAWAN BERAT. Chris John hari ini bertolak ke Singapura untuk persiapan melawan petinju Jepang Shoji Kimura.
Fokus Stamina dan Berat Badan Hari Ini Chris John ke Singapura JAKARTA - Chris John menuntaskan tahapan latihan selama dua bulan di Australia. Minggu (22/4), petinju berjuluk The Dragon (sang Naga) itu sudah kembali ke Semarang, Jawa Tengah (Jateng). Hanya, selama berada di Kota Lumpia -julukan Semarangdia tak bisa lama. Rencananya, pagi ini (24/4), pukul 07.00 WIB, Chris akan terbang ke Singapura. Selanjutnya, pada 5 Mei mendatang, Chris akan naik ring mempertahankan gelar juara tinju kelas bulu (57,1 kg) versi WBA menghadapi penantang dari Jepang, Shoji Kimura. Bagi Chris, duel tersebut adalah kali ke-16 dalam upaya untuk mempertahankan gelar juara dunia yang sudah direngkuhnya sejak 2003. “Setelah berlatih selama dua bulan di Australia, saya sudah siap menghadapi Kimura,” kata Chris saat dihubungi koran ini kemarin (23/4). Petinju kelahiran 14 September
Final Fed Pertama Serbia MOSKOW – Ambisi Rusia menambah koleksi juara Piala Fed gagal. Negara yang sudah mengoleksi empat trofi kejuaraan tenis beregu putrid tersebut dipermalukan Serbia 2-3 dalam pertandingan semifinal yang dilaksanakan di Moskow kemarin WIB (23/4). Kemenangan Serbia ditentukan Jelena Jankovic. Petenis putri peringkat 18 dunia tersebut mengalahkan Svetlana Kuznetsova dua set langsung 6-1, 6-4. Ini membuat tim tamu memastikan lolos ke final untuk kali pertama sepanjang sejarah Piala Fed. Sebab, kedudukan menjadi 3-1. Meski demikian, pada partai kelima yang mempertandingkan partai ganda, pasangan Serbia Bojana Jovanovski/Aleksandra Krunic harus mengakui ketang guhan Anastasia Pavlyuchenkova/ Elene Vesnina 4-6, 0-6. Jankovic membuat Serbia unggul setelah menundukkan Pavlyuchenkova 6-4, 6-3. Rusia sempat menyamakan kedudukan berkat kemenangan Svetlana Kuznetsova atas Ana Ivanovic 6-2, 2-6, 6-4. Tapi, tim tamu kembali memimpin setelah Ivanovic menghentikan asa Pavlyuchenkova dengan skor 6-3, 0-6, 6-3. Serbia akan menantang juara bertahan, Rep. Ceko, yang mengalahkan tamunya Italia dengan skor 4-1 dalam pertandingan yang dilaksanakan di Ostrava. Final akan dilaksanakan pada 3–4 November mendatang. “Ini momen yang bersejarah bagi kami,” kata Jankovic setelah pertandingan. Dia pun mengaku tidak percaya bahwa Serbia bisa menembus partai puncak. Apalagi, mereka mampu menundukkan Rusia yang menyandang status unggulan pertama. (ady/c14/diq)
1979 ini menyatakan jika kondisinya saat ini sangat prima. Di Singapura, Chris mengaku sudah tidak ada program sparring lagi. “Sembari menunggu hari pertandingan, saya akan fokus pada stamina dan pengkondisian berat badan,” lanjutnya. Chris mengungkapkan, selama di Australia, dirinya berlatih intensif dengan tiga sparring partner. Dalam sepekan, suami Anna Maria Megawati tersebut mengaku melahap paling tidak tiga kali sparring. “Awal di sana, sparring partner saya lakukan enam ronde, kemudian naik delapan ronde lalu 10 ronde. Jadi, sekarang saya merasa sudah siap untuk mempertahankan gelar,” bebernya. Sementara itu, juara IBO Asia-Pasifik kelas bulu Daud “Cino” Yordan kian percaya diri menyongsong duel melawan Lorenzo Villanueva (Filipina) di waktu dan tempat yang sama dengan Chris mempertahankan gelar. Setelah berlatih keras di kampung halamannya di Kalimantan Barat (Kalbar), kini Daud juga tengah bersiap terbang ke Singapura. Dengan latihan
selama ini, Daud pun yakin bisa mengalahkan Villanueva. “Target saya adalah menang sebelum ronde ke-12. Saya yakin bisa mewujudkannya,” ujar Daud. Dua partai, Chris dan Daud diperkirakan bakal ketat. Sebab, para petinju yang naik ring memiliki rekor bertanding yang tak perlu diragukan lagi. Calon lawan Chris, Kimura, yang saat ini berusia 34 tahun memiliki rekor meraih kemenangan 24 kali (9 KO), 4 kali kalah (sekali KO) dan 2 kali seri. Kimura memiliki tinggi 171 cm atau lebih dua cm dari Chris John. Lawan Daud lebih “ngeri” lagi. Dalam karir tinju profesionalnya, Villanueva belum pernah kalah. Dari 23 pertandingan yang sudah dia lakoni petinju 26 tahun itu berhasil menang 22 kali dan 21 di antaranya menang KO dan satu pertandingan berkesudahan dengan no contest. Hanya, dari segi bertanding, Daud lebih berpengalaman naika ring, Dia sudah naik ring 31 kali dengan hasil menang 28 kali yang 22 di antaranya dengan KO/TKO, dua kali kalah, dan satu laga sisanya berakhir dengan no contest. (ali/diq)
MANAMA - Cukup dengan empat balapan bagi Kimi Raikkonen untuk bisa meraih podium lagi setelah pensiun sementara. Musim ini memang jadi musim perdana bagi pembalap Lotus-Renault itu setelah dua tahun absen dari Formula 1. Di Grand P r i x Bahrain, Minggu (22/4), dia menem pati posisi kedua setelah bertarung ketat dengan Sebastian Vettel (Red Bull-Renault) yang jadi pemenang. Banyak pihak yang menyebut hasil yang diraih Kimi tersebut mengejutkan, mengingat Lotus-Renault tak terlalu bagus di masa preseason. Apalagi banyak yang mempertanyakan keputusan Lotus saat bersikeras menggaet Kimi sebelum musim berlangsung. Namun, kubu Lotus mulai memetik hasil dari keputusan tersebut. “Saya ingat, sempat merasa tidak senang ketika dalam wawancara banyak orang yang berulang kali menyebut keputusan kami itu sebuah perjudian. Perlu diingat, dia (Kimi) belum tua, dia bugar dan dia termotivasi,” ungkap Gerard Lopez, owner LotusRenault. Lopez mengakui, dia sudah lama mengamati Kimi sebelum memutuskan merekrutnya. Dia menilai, pembalap Finlandia itu sudah banyak berubah, terutama dalam pola kerja dan perilakunya. Jadi, dengan penilaian tersebut, pihaknya berani mengatakan podium hanya dalam empat balapan sudah menjadi hal yang pantas bagi Kimi. “Dia selalu menjadi pribadi yang alami. Jika memiliki kecepatan, maka anda memang cepat. Saya bisa melihatnya
kala kondisinya fit. Kami punya harapan yang tinggi dan yakin dia mampu meraihnya,” tutur Lopez. Lopez juga memiliki ke yakinan jika L otus mampu terus menjaga level peningkatan yang akan diperlukan untuk menjadi penantang
sebagai pemenang balapan. Dengan sisa musim yang masih panjang, harapan tersebut cukup besar mengingat penampilan Romain Grosjean juga sangat menjanjikan. “Tidak banyak orang menyadari bahwa tahun lalu kami t e l a h memiliki banyak paket pengem b a n g a n seperti yang didapat Red Bull. Tentang itu, hanya saja punya kami tidak berha s i l ,”
katanya. “Saya ingat melihat artikel yang menyebut kami adalah tim nomor dua dalam hal paling berkembang musim ini. Dengan mobil bagus dan pengembangan, semoga kami bisa menjaga penampilan untuk memberikan persaingan yang bagus,” tambah Lopez. Lotus sejauh ini bahkan lebih baik ketimbang tim besar F1, Ferrari. Dengan 57 poin, 34 dari Kimi dan 23 dari Grosjean. Lotus duduk di posisi tiga klasemen konstruktor, satu posisi lebih baik dari Ferrari yang memiliki 45 poin dan ada di posisi empat. (ady) JUARA. Sebastian Vettel merayakan kemenangan di Grand Prix Bahrain sekaligus meneguhkan dominasi Renault. inzet: Kimi Raikonen saat menjalani pit stop. Kimi mengangkat posisi Lotus Renault di klasemen sementara konstruktor.
SELEBRITIS
SELASA PON 24 APRIL 2012 / 2 JUMADIL AKHIR 1433 H
Radar Cirebon Group
E N T E R T A I M E N T
gosip
Stop Manggung di Pedalaman KECELAKAAN beruntun yang menimpa rombongan tur di Padang, Sumatera Barat, Minggu (22/4) malam, bikin Ayu Ting Ting trauma manggung di daerah pelosok. Meski bukan dirinya langsung yang mengalami kecelakaan, tapi Ayu tetap ikut merasa bersalah atas insiden yang menimpa mobil rombongannya itu. ”Trauma, takut. Kalau nyanyi jauh lagi aku jadi takut banget! Nyari duit deket-deket aja lah,” tukas pelantun Sik Asik ini saat ditemui di rumah barunya di Depok. Ayu pun sampai bilang ke manajer agar menolak halus undangan menyanyi berikutnya yang berasal dari daerah terpencil dan sangat jauh dari Jakarta. ”Aku sampai nelepon ke manajer, aku bilang cukup, terakhir kali nyanyi di luar kota, apalagi yang sampai masuk-masuk ke pedalaman,” ucapnya. Tentu Ayu tak bermaksud tinggi hati mentang-mentang lagi laris. Semata karena mempertimbangkan risiko di jalan. “Kalau buat temen-temen di daerah pedalaman bukan sombong, buat aku trauma, itu jadi satu pelajaran. Kalau pun mau kota besarnya aja,” lanjutnya. Ayu berada di dalam mobil yang berbeda. Ia mengaku baik-baik saja, dan tidak ada korban dalam kecelakaan tersebut. Sementara itu, kemarin malam, Ayu TingTing menggelar selamatan rumah barunya, di Rt 06 Rw 01, Mekarjaya, Depok. Terlihat di tengah kerumunan orang-orang, Ayu gelisah saat pengajian berlangsung. Pengajian yang rencana di gelar pukul 19.00 molor 30 menit lebih. Selidik punya selidik rupanya sang kekasih, Enjie belum datang. Setelah pengajian yang selesai pukul 20.35 berlangsung pemberian santunan yang diberikan Ayu kepada para janda dan anak yatim warga tempat. Acara ini menurut Ayu untuk mendoakan adiknya, Sifa agar lulus ujian nasional. “Ya ini untuk doakan adik Ayu, Sifa semoga lulus ujian dan juga kemaren Ayu selamat dari kecelakaan gitu aja sih,” ungkap Ayu. Pukul 21.15 WIB, sang kekasih, Enjie muncul. Ayu sangat senang. Enjie menimpali ia minta maaf datang terlambat karena harus menyelesaikan pekerjaan kantor. ”Jadi yah saya menyempatkan agak telat datangnya. Datang sama Mama. Seneng hehe,” canda Enjie.(ins)
Kristina
Usai Umrah Ingin Nikah PEDANGDUT Kristina mengaku tidak bisa menahan tetesan air matanya selama menjalankan ibadah umrah. Dia merasa sangat kecil di hadapan Allah. Sejumlah doa khusus untuk masa depannya pun dipanjatkan, selain mendoakan teman-teman dan saudara. ”Memang jodoh, rezeki, maut hanya bisa ikhtiar dan hanya berpasrah diri kepada Allah SWT, sampai aku nangis di depan Kabah,” ujarnya. Kristina sendiri mengaku sedang ada yang mendekati dirinya, namun belum saatnya untuk dibicarakan. Saat disinggung apakah permohonan jodoh yang dimaksud adalah Tom Tom, drummer The Titans, Kristina pun hanya tersenyum. “Kalau lagi deket ada deh. Kalau soal lamaran, alhamdulilah saya mohon doanya dari teman-teman, tahun depan insya Allah nikah,” tegas Kristina yang menjalankan umroh bersama Kalina dan Rina. Lebih lanjut diungkapkannya, pengalaman beribadah di Mekkah lebih khusu dan menangis karena mengingat banyak dosa yang telah dilakukan selama hidup. Ibadah umrah yang dijalaninya hanya mengharap ridho dan berkah dari Tuhan. Semuanya pun dipanjatkannya dengan perasaan pasrah dan bertawakal. ”Saat di Jeddah sangat luar biasa. Aku melihat Masjidil Haram sangat ramai, rupanya bukan hanya musim haji” ungkapnya.(kpl/hen/dar)
Ayu Ting Ting
Prisia Nasution
Salurkan Hobi Bikin Film Pendek ARTIS peraih Piala Citra 2011, Prisia Nasution, tampaknya makin asyik dengan dunia di balik layar. Di tengah kesibukannya sebagai aktris, Phia -sapaan akrab Prisia- selalu menyempatkan diri untuk melakukan hobinya, yakni membikin film pendek. Siapa sangka, Phia ternyata sudah membuat tiga film pendek. ”Baru dua yang aku beri judul. Riri, Reality, Real dan Fight the Dark, Shall We? Yang satu lagi masih dalam tahap pencarian, ya lagi working title,” jelasnya ketika ditemui di Rolling Stone Cafe kemarin (23/4). Tiga film pendek yang dibikin Phia tersebut sebagian besar mengangkat tema tentang kehidupan dan karakter manusia. Aktris film Sang Penari itu mengaku suka mengeksplorasi berbagai sisi manusia. Apalagi, dalam kesehariannya, Phia bertemu banyak orang dari berbagai lingkungan. “Jadi, film-film saya itu bercerita tentang introspeksi diri. Ada juga yang tentang melawan diri sendiri. Pokoknya tentang kehidupan. Kebetulan, aku sering ngobrol sama banyak orang. Akhirnya, aku terinspirasi pada setiap individu,” jelas dia. Karena film tersebut adalah
27
buatan sendiri, Phia pun merogoh kocek pribadi. Ketika ditanya berapa budget pembuatan film-filmnya, dia enggan menjawab. Namun, dia mengakui bahwa dirinya sempat habis-habisan dalam membiayai filmnya sendiri. Meski begitu, Phia mengaku belum berniat menjadikan film bikinannya menjadi film komersial. ”Ini cuma seneng-senengan saja. Pemerannya juga temanteman sendiri. Aku enggak sampai mikir gimana cara balik modalnya dan segala macem. Sebab, ini bukan film komersial. Memang agak lumayan tekor. Tapi, kalau nanti ada yang lihat dan pengen film saya dikomersialkan, kenapa enggak,”
ujarnya. Saat disinggung apakah filmnya bakal diikutkan festival-festival film pendek, Phia mengaku terpikir untuk melakukan hal itu. Namun, hingga kini, hal tersebut
belum terlaksana. Alasannya, dia belum pede dengan film bikinannya. ”Niat sih ada, banyak juga yang bilangin ikutin festival ini, itu. Tapi, masih belum pede. Jadi, masih lebih ke arah seneng-seneng bikin film,” katanya. Soal proyek selanjutnya, Phia mengaku tengah menggarap sebuah film layar lebar. Kali ini dia akan berada di balik layar sebagai produser. Namun, sangat mungkin dirinya juga bakal bermain dalam film tersebut. Ketika ditanya lebih lanjut soal proyek film itu sendiri, Phia belum bisa bicara banyak. Dia hanya menyatakan bahwa film itu berkisah tentang perempuan tuna rungu. (ken/c14/tia)
Fanny Fabriana
Tunggu Kelahiran Anak Pertama Sejak menikah, artis Fanny Fabriana jarang wara-wiri di layar televisi maupun layar lebar. Ternyata, artis 27 tahun itu tengah mengandung. Usia kandungannya sudah mencapai delapan setengah bulan. Fanny pun sudah siap melakukan persalinan. ”Iya, ini sudah 34 minggu. Jadi, konsennya sudah ke kehamilan. Tinggal menunggu proses lahir yang sebentar lagi. Maka, doakan lancar ya,” ujarnya ketika ditemui di Rolling Stone Cafe kemarin (23/4). Fanny menuturkan, dirinya ingin melahirkan secara normal. Sejauh ini, menurut dokter, kandungannya sehat dan dia bisa menempuh persalinan normal. Soal proses persalinan, aktris film Serigala Terakhir itu mengaku banyak mendapat nasihat dari nenek dan ibunya. Dia awalnya takut dengan proses persalinan normal. Namun, setelah diyakinkan, Fanny tidak lagi ragu untuk melahirkan secara alami. ”Aku termotivasi pada nenek dan ibu aku. Soalnya, tiap kali ketemu mereka, aku tanya, waktu bersalin dulu bagaimana. Kalau sakit, ya sakit saja. Jadi, kalau nanti kontraksinya gila-gilaan, aku berusaha enggak mau nangis,” paparnya. Ketika ditanya kondisi si jabang bayi, Fanny mengatakan bahwa bayinya sangat sehat. Bayinya sudah sering menendang. Fanny pun menikmati saat-saat itu. ”Dia aktif banget. Kadang dia nendangnya ke tulang rusuk,” ungkapnya. (ken/c6/tia)
SMA NEGERI 4 CIREBON Jl. Perjuangan No.1 Cirebon
Radar Cirebon Group
SELASA PON, 24 APRIL 2012 / 2 JUMADIL AKHIR 1433 H
HALAMAN 28
KEMANA YA BOX REDAKSI PELINDUNG : H. Wirsad Yuniuswoyo, M.Pd
setelah lulus SMA ???
PEMBINA : Tuti Romdo, S.Pd Yeni Nuryani, M. PdI
PEMIMPIN REDAKSI : Gita Shafira P.
FOTOGRAFER : Aryanto Tubagus Aditya
REPORTER : Ageng Nur Hanifah Octavia Khairunnisa Dyah Damayanti (Dibantu seluruh masyarakat jurnalistik SMA Negeri 4 Cirebon)
>> VIKRI RIZKY XII IPA 3 “PMDK SANGAT MEMBANTU” Bangga bisa diterima di G u n a d h a r m a . Perjuangan selama sekolah 3 tahun tidak siasia. Ambil peluang yang ada dan pegang teguh resep belajar,”ketika orang lain tidur kita bangun, ketika orang lain bangun kita berlari dan ketika yang lain berlari kita sudah finish.”ujarnya. (AN/GS)
Melanjutkan sekolah ke perguruan tinggi setelah lulus SMA memang membutuhkan banyak pemikiran serta biaya yang tidak sedikit. Hal ini harus benar-benar diperhatikan sejak duduk di bangku SMA semester pertama agar perguruan tinggi yang dipilih sesuai minat, bakat serta kemampuan diri. Pengenalan perguruan tinggi juga dapat diperoleh dari berbagai informasi, seperti yang diberikan Bimbingan Konseling (BK) SMA Negeri 4 Cirebon kepada siswasiswi SMA Negeri 4 Cirebon. Melalui para guru BK siswa-siswi diberikan pengenalan, penggambaran serta program-program di perguruan tinggi. “Bagi siswa-siswi yang ingin melanjutkan ke perguruan tinggi tetapi kondisi ekonomi orang tua di bawah batas minimal, pemerintah telah menyediakan salah satu program beasiswa yaitu BIDIK MISI.“ tutur Dra. Euis, salah satu guru BK SMA Negeri 4 Cirebon ketika ditemui oleh Kiran4 Senin (23/4). Selain itu, beliau juga menyarankan agar kita bisa memilih perguruan tinggi dengan passing grade yang sesuai dengan kemampuan akademik serta ekonomi. Berikut beberapa perguruan tinggi yang difavoritkan siswa-siswi SMA Negeri 4 Cirebon,baik Perguruan Tinggi Negeri maupun Swasta, serta yang berikatan dinas. Antara lain,STAN, UGM, UI, UNY, UPI, ITB, IPB, UNJANI, GUNA DARMA, UNSWAGATI dan beberapa lainnya. Beberapa siswa SMA Negeri 4 Cirebon telah positif diterima di perguruan tinggi baik di dalam maupun di luar wilayah Cirebon. Berikut infonya, 5 orang diterima di IPB, 5 orang di UNJANI dan 60 orang positif diterima di UNSWAGATI Cirebon. Sedangkan sisanya menunggu hasil pengumuman. Semoga siswa-siswi SMA Negeri 4 Cirebon diterima di perguruan tinggi yang diinginkan. (DD/GS)
Kiat-Kiat Menebus Perguruan Tinggi “Menembus” perguruan tinggi tidaklah semudah membalikkan tangan. Terlebih lagi bila melalui jalur PMDK, kemampuan otak serta persiapan mental dan kesehatan tubuh sangat diperlukan. Mengasah kemampuan akademik dapat dilakukan dengan terus belajar dan belajar. Selain itu, menggali informasi dari berbagai sudut pandang juga sangat dibutuhkan, baik melalui internet, sekolah maupun lingkungan sekitar. Persyaratan untuk mengikuti jalur PMDK yaitu dilihat berdasarkan nilai rapot dari semester 3-semester 5 dan nilai mata pelajaran tidak dibawah 70. “ Jangan cepat puas dengan apa yang telah diraih dan tingkatkan prestasi setiap semesternya merupakan hal yang paling aman dilakukan. Terus berdoa kepada Yang Maha Esa serta meminta
>> Claudia Rosari D XII IPA 1 “PTN SIAP, PTS SIAP” Pastinya coba masuk PTN dulu meskipun ada PTS yang incar. Mempersiapkan alternatif lain untuk berjaga-jaga sambil menunggu hasilnya. Selalu optimis dan semangat apapun hasil yang terjadi. (K/HO) >> ASSA FITO M. XII IPA 1 “PMDK sangat membantu” Disamping tidak perlu biaya alias gratis, juga setelah lulus dijamin langsung kerja. Dan jadi pegawai negeri. Walaupun saingannya sangat banyak. (K) >> ANTONI XII IPA “ITB IMPIANKU” Karena ITB adalah ptn impian saya dari kelas 11. ITB adalah salah satu PYN terbaik di Indonesia selain itu d ITB ada jurusan yang saya minati yaitu OSEANOGRAFI. (TA/A)
Sastra modern Indonesia adalah suatu bentuk sastra yang baru. Suatu bentuk sastra yang sebelumnya tidak dikenal di dalam tradisi sastra Nusantara. Ia juga merupakan produk dari suatu masyarakat yang baru, yang kemudian bernama masyarakat Indonesia. Tonggak-tonggak sejarah yang penting di dalam perkembangan sastra (modern) Indonesia ditandai oleh besarnya pengaruh bentuk-bentuk sastra Barat. Puisi-puisi M. Yamin, Roestam Effendi, dan Sanoesi Pane yang berbentuk soneta (yang merupakan awal dari puisi-puisi modern Indonesia) berasal dari bentuk-bentuk puisi hall yang masuk melalui sastra Belanda. Puisi-puisi Angkatan Pujangga Baru mendapat pengaruh yang amat besar dari Angkatan 80-an Negeri Belanda. Dan, bukankah puisi-puisi Chairil Anwar, pelopor Angkatan 45 kita, secara kentara sekali mendapat pengaruh dari pengarang-pengarang Marsman dan Slauerhoff, juga dari Negeri Belanda. Masyarakat Indonesia, pada awal-awal perkembangannya, memang menunjukkan gejala membarat itu. Tidak ayal hal itu juga terlihat dengan jelas di dalam kehidupan sastranya. Mulai dari struktur dan jenis karya-karya yang ditulis, sampai kepada permasalahan yang diungkapkan sebagai tema di dalam karya-karya tersebut. Dalam fungsinya, pada awal-awal pertumbuhan Sastra Indonesia lebih cenderung sebagai sastra yang mengemban misi tertentu, yakni misi mencerdaskan kehidupan bangsa. Sastrawan lebih merasa sebagai seorang guru dibandingkan dengan sebagai seorang seniman. Sastra dijadikan sebagai media untuk me-
nyampaikan ide-ide, pikiran-pikiran, d a n pandangan-pandangan sehubungan misi yang diemban: mendidik rakyat. Misi “mendidik rakyat” dan menjadikan sastra sebagai “media penyampaian ide-ide” seperti itu mewarnai karya-karya sastra dari Angkatan Balai Pustaka (Angkatan 20-an) dan Angkatan Pujangga Baru. Tujuan yang demikian tidak saja mempengaruhi tema-tema yang dipilih, yakni yang berhubungan dengan masalah-masalah feodalisme (di dalam Angkatan Balai Pustaka) dan idealisme yang diungkapkan secara romantis (di dalam Angkatan Pujangga Baru), tetapi juga akan berpengaruh terhadap unsur-unsur struktur karya sastra yang lain seperti, plot, latar (setting), penokohan (karakterisasi), dan gaya bahasa (style). Plot sederhana tapi cenderung berteletele, tokoh-tokohnya adalah tokoh-tokoh stereotype hitam-putih; setting, jelas dunianya dan dikesankan seolah-olah true-story; gaya bahasa cenderung hiperbola dan dengan ungkapan-ungkapan dan simbol-simbol yang tetap (dan kemuthan menjadi klise). Angkatan 45 lahir dengan latar belakang sejarah yang lain. Tidak hanya latar belakang perlawanan terhadap penjajahan, tetapi lebih-lebih oleh latar belakang yang lebih luas: Perang Dunia (I dan II), terbukanya pintu gerbang dunia dan kemajuan teknologi komunikasi, datangnya Jepang sebagai “saudara tua” dan kemudian menjajah tak kurang kejamnya,
revolusi fisik, dan lain-lain. Semuanya itu “mengajarkan” dua hal: pertama, alangkah kecilnya dunia, dan kedua, betapa rapuhnya nasib manusia. Apa yang terjadi di tempat lain dengan mudah pengaruhnya dirasakan juga di Tanah Air dan karenanya juga manusia merasa senasib, tumbuhnya solidaritas kemanusiaan yang hampir-hampir melupakan batas-batas geopolitik kenegaraan. Latar-belakang sejarah yang demikian membuat karya-karya satra dari Angkatan 45 menjadi humanis. Ia tidak hanya terbenam di dalam kemerduan bunyi dan keindahan kata dan cita, tapi terutama mengedepankan kedalaman makna. Sesudah hiruk-pikuk dunia dan gejolak perjuangan kemerdekaan reda, tiba masanya untuk melakukan introspeksi dan berpikir lebih jernih. Di dalam kebudayaan, misalnya, jendela dunia yang terbuka lebar dan yang menyebabkan Angkatan 45 berteriak “kami adalah ahli waris yang sah dari kebudayaan dunia”, dalam praktiknya ternyata tidaklah sesederhana itu. Ternyata mereka (atau kita) tetap saja menjadi warga dari suatu masyarakat yang lebih kecil. Mereka (dan kita) tidak atau belum bisa sepenuhnya membebaskan diri dari masyarakat dan tata nilai sebelumnya. Para budayawan dan para seniman ternyata masih tetap saja menoleh kepada nilai-nilai dari kebudayaan tradisional dengan tentu saja memberi isi dan semangat yang baru. Pengaruh kebudayaan Barat memang menjadi tidak terelakkan. Namun, nilai-nilai dan unsurunsur dari kebudayaan subkultur (etnis)
restu orang tua adalah hal yang wajib dilakukan karena apapun yang terjadi merupakan kehendak-Nya.”tutur ibu Aesah, S.Pd, guru Bahasa Indonesia SMA Negeri 4 Cirebon, Senin (23/4). Menunggu hasil perguruan tinggi sebaiknya jangan berdiam diri dan bergantung pada satu perguruan tinggi. Coba daftar pada perguruan tinggi yang lain agar ketika hasilnya keluar sudah ada cadangan lain. Tentunya dengan passing grade yang lebih rendah dari perguruan tinggi yang pertama kali dipilih. Tentunya yang paling utama ketika mengerjakan ujian tulis masuk ke pergururan tinggi kita harus berfikiran positif serta selalu optimis pada jalan yang di tempuh. Ingat memilih perguruan tinggi jangan bergantung pada pilihan teman tetapi berdasarkan kemampuan diri. (AN/HO)
tertentu tetap saja mewarnai kehidupan kebudayaan Indonesia sebagai suatu bentuk kebudayaan yang baru. Bahkan kecenderungan selama dasawarsa terakhir memperlihatkan bahwa hal itu juga dilakukan dengan radar. Di dalam kehidupan kesusastraan Indonesia sesudah tahun 50-an, misalnya, muncul sastrawan-sastrawan yang mencoba kembali memasukkan unsurunsur dan nilai-nlai sastra-tradisional ke dalam karyakarya mereka, seperti yang dilakukan Sitor Situmorang, Ajip Rosidi, Subagio Sastrowardojo, Hartoyo Andangdjaja, Goenawan Mohamad, Sapardi Djoko Damono, Taufiq Ismail, dan pada yang lebih kemudian: Putu Wijaya, Wisran Hadi, Akhudiat, Danarto, Y.B. Mangunwijaya, Husni Djamaluddin, Linus Suryadi A.G., Hamid Jabbar, Rusli Marzuki Saria, Abrar Yusra, Darman Moenir, Ibrahim Sattah, dan yang paling menonjol Sutarji Calzoum Bachri. Perkembangan kesusastraan yang demikian tentunya juga akan berpengaruh terhadap perkembangan kritik sastra. Atau, kritik semestinya juga harus tanggap terhadap perkembangan tersebut. Dengan demikian, kritik sastra bisa lebih berperan di dalam perkembangan kesusastraan. Dengan pemahaman terhadap perkembangan tersebut, kritik sastra tidak saja mampu memberikan penghargaan dan pemikiran, tetapi juga bisa menjelaskan karya-karya tersebut kepada masyarakatnya. Ia bisa menjelaskan konvensi-konvensi dan penolakan terhadap konvensi-konvensi di dalam sebuah dan sejumlah karya sastra. (*) Isi di luar tanggung jawab Redaksi Radar Cirebon