081017

Page 1

8 OKTOBER 2017

24 HALAMAN /Rp3.000.-

Minggu

Tes Samapta CPNS 6 Hari TOTAL SUMBANGAN

BA N DA R L A M PU N G - P ro s e s rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Lampung terus berlanjut. Para peserta kategori SMA sederajat rencananya akan menghadapi tes Kesamaptaan pada atau tes Standar Kompetensi Bidang (SKB) Senin (23/10) mendatang. Kepala Subbagian Humas dan

Pelaporan Kanwi Kemenkumham Lampung Erwin Setyawan menjelaskan, sebanyak 1.432 peserta tes Komputer Assisted Test (CAT) Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dinyatakan lolos. Rinciannya, 1.207 pelamar laki-laki dan 225 pelamar perempuan. “Sebagai penjaga tahanan memang dibutuhkan CPNS yang bugar dari segi fisik dan itu wajib,” kata Erwin.

Tes kesamaptaan bakal dihelat hingga Sabtu (28/10). Lokasi tes dipusatkan di Stadion Sumpah Pemuda, PKOR, Wayhalim, Bandarlampung. “Nantinya akan ada pembina dari Satuan Brimob Polda Lampung yang akan membantu,” kata Erwin. Sampai kemarin, Kanwil Kemenkumham Lampung belum menerima petunjuk pelaksanaan dan petunjuk

teknis mengenai tata cara dan penilaian oleh panitia. Tetapi, mencontoh dari penerimaan CPNS sebelumnya untuk formasi penjaga tahanan ada beberapa tes fisik yang bakal diuji terhadap pelamar yang lulus. “Salah satunya shuttle run (berlari, red) dan tes fisik lainnya,” jelasnya. Lantas, adakah ambang batas kelulusan dalam tes kesamaptaan ini ? Dia megaku belum tahu. “Misalnya

untuk lari, kalau peserta berhasil putaran yang ditentukan dia lolos. Itu juklak juknisnya belum ada,” tuturnya. Setelah dinyatakan lulus tes kesamaptaan para peserta akan menghadapi tes penglihatan fisik yang digelar Senin (30/10) hingga Kamis (2/11) mendatang. Baca TES Hal. 8

13.533.700

Satu Keluarga Tewas Tertimbun Longsor di Pangandaran PANGANDARAN – Hujan deras sepanjang malam mengakibatkan bencana banjir dan longsor di sejumlah wilayah di Kabupaten Pangandaran, kemarin (7/10). Ratusan rumah di 5 Kecamatan terendam, sekitar 600 jiwa mengungsi, belasan rumah dan sejumlah jalan tergerus longsor. Sejumlah sungai juga meluap. Di Desa Cikembulan Kecamatan Sidamulih, banjir merendam sekitar 280 rumah terpusat di Dusun Cikangkung, Perum Garden Estetika, Dusun Ciokong dan Dusun Cimanggu Desa Cikalong. Sementara di Kecamatan Pangandaran, banjir merendam puluhan rumah di Desa Pananjung, Desa Sukahurip dan Desa Purbahayu. Baca SATU Hal. 8

FOTO-FOTO DENY SURYANA/RADAR TASIKMALAYA/JPG

BENCANA Banjir dan longsor melanda Pangandaran Jawa Barat. Empat orang tewas tertimbun lonsor. Sementara ratusan rumah terendam banjir.

Parpol Pilih Tutup Mulut Rencana Deklarasi Cagub Mustafa BANDARLAMPUNG-Deklarasi calon gubernur (cagub) Mustafa dikabarkan bakal dilaksanakan hari ini. Deklarasi tersebut rencananya bertempat di kantor DPW Partai NasDem Lampung, Jalan Ahmad Yani, Bandarlampung. Tiga partai politik (parpol) pengusung Mustafa yakni Partai NasDem, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura). Sayangnya, terkait kabar rencana deklarasi ini baik pihak NasDem ataupun Hanura tak memberikan jawaban pasti.

Suap Hakim Ketua untuk Menangkan Ibu JAKARTA-Mahkamah Agung (MA) menyikapi operasi tangkap tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang menyasar Ketua Pengadilan Tinggi Sulawesi Utara (Sulut) Sudiwardono. Pasca ditetapkan jadi tersangka oleh KPK, Sudiwardono langsung dinonaktifkan sementara oleh MA. “Yang bersangkutan diberhentikan sementara,” ujar Ketua Kamar Pengawasan MA Sunarto d Gedung KPK kemarin. Menurut Sunarto, penghasilan Sudiwardono juga langsung dipotong. Baca SUAP Hal. 8

Pesta Gay di Spa, 51 Pria Kena Ciduk FOTO MIFTAHULHAYAT/ JAWA POS/JPG

EKSPOS Penyidik KPK menunjukkan barang bukti operasi tangkap tangan (OTT) yang menjerat Ketua Pengadilan Tinggi (PT) Manado dan politisi DPR RI di gedung KPK kemarin.

JAKARTA- Aparat Polres Metro Jakarta Pusat membongkar pesta seks gay di salah satu tempat spa dan sauna di Ruko Plaza Harmoni, Gambir, Jakarta Pusat, Jumat (6/10). Sebanyak 51 pria diamankan dalam pesta sesama jenis itu. “Setelah dilakukan penangkapan ada 51 pengunjung yang laki-laki semua,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono di Mapolres Metro Jakarta Pusat, Sabtu (7/10). Argo menduga, peristiwa tersebut berlangsung sejak lama. Masyarakat yang merasa resah kemudian melaporkan hal tersebut ke polisi. Pasalnya, warga kerap melihat sauna itu yang ramai didatangi laki-laki. Baca PESTA Hal. 8

Baca PARPOL Hal. 8

Di Balik Pembuatan Magma Indonesia, Aplikasi dan Laman untuk Antisipasi Bencana Geologi

Kirim Notifikasi Begitu Terjadi Perubahan Status Gorong-Gorong Rusak Pertanyaan Mohon pada Bapak Gubernur perbaikan gorong-gorong di Jalan Provinsi Kampung Kaliwungu kecamatan Kalirejo Lampung Tengah. Sudah rusak dan banyak kecelakaan (08218642xxxx) Jawaban : Pada tahun 2017 ini akan dilakukan penanganan untuk perbaikan gorong-gorong tersebut.

http://www.radarlampung.co.id

Trio pembuatnya merancang Magma Indonesia untuk mengantisipasi letusan gunung, tanah longsor, gempa bumi, maupun tsunami. Sangat memangkas waktu penyebaran hasil analisis petugas pantau yang amat dibutuhkan masyarakat.

FOTO RAKA DENNY/JAWA POS/JPG

analisis aktivitas Gunung Agung enam jam belakangan. Dari perangkat komputer di ruang monitor, pria yang akrab dipanggil Anto itu lantas memublikasikan hasil analisis tersebut. Masyarakat pun langsung dapat melihatnya. ”Dulu lama sekali. Sekarang lima menit cukup,” ujar dia ketika berbincang dengan wartawan koranini. Proses panjang itu bisa dipangkas berkat Magma Indonesia. Aplikasi dan laman resmi mitigasi bencana geologi pertama dari Indonesia yang juga diklaim pertama di dunia. Anto merancangnya bersama dua rekannya sesama pegawai PVMBG, Devy Kamil Syahbana dan Syarif Abdul Manaf.

BERMANFAAT: Devy Kamil (kanan) dan Martanto pencipta aplikasi bencana di Posko pengamatan Rendang Karangasem, Bali.

Baca KIRIM Hal. 8

Sahrul Yunizar, KARANGASEM MALAM terus beranjak Senin lalu (2/10) itu. Tapi, Martanto tetap terpaku di Pos Pantau Gunung Api Agung. Staf Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) tersebut masih sibuk berkutat dengan angka dan data. Jemarinya cekatan mengolah hasil

Berlangganan Cukup SMS ke 0811790544


LAMPUNG RAYA

2

MINGGU, 8 OKTOBER 2017

Sabar, Tahun Depan Baru Ada Jembatan

KALIANDA – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Lampung Selatan akan memperbaiki gorong-gorong di Desa Pemulihan dengan membangun jembatan sementara. Pasalnya, penggunaan dana tanggap darurat terbentur pada keterbatasan waktu. Plt. Kepala DPUPR Lamsel Anjar Asmara mengatakan, dibangunnya jembatan sementara tersebut dikarenakan DPUPR belum bisa melakukan perbaikan permanen. ’’Kalau untuk saat ini belum bisa. Karena waktu yang terbatas, tinggal tiga bulan lagi,” kata Anjar kepada Radar Lamsel (grup Radar Lampung). Anjar menjelaskan, awalnya pihaknya sudah merencanakan membangun gorong-gorong baru di ruas jalan yang hampir putus itu menggunakan dana tanggap darurat. Namun setelah dilakukan pemeriksaan di lokasi, ternyata kerusakannya sudah melebar hingga mencapai enam meter. ’’Kalau ukuran goronggorongnya itu hanya satu

meter. Setelah kami cek, ternyata kerusakannya sudah melebar hingga mencapai enam meter. Jadi fisik bangunannya otomatis akan diubah menjadi jembatan. Karena itu pembangunan baru bisa dilakukan tahun depan,” jelasnya. Saat ditanya soal perbaikan jembatan gantung yang menghubungkan Desa Talang Waysulan, Kecamatan Waysulan dengan Desa Istikarya, Kecamatan Wawaykarya, Lamtim yang kondisinya mengkhawatirkan, Anjar Asmara memberikan jawaban yang sama. Perbaikan dilakukan tahun depan dengan mengusulkan ke pusat. “Untuk membuat jembatan gantung tersebut membutuhkan dana yang cukup besar. Oleh karena itu akan kami usulkan ke pemerintah pusat melalui kementerian DPUPR,” katanya. Diketahui, kendaraan roda empat yang hendak melintasi Desa Pamulihan, Kecamatan Waysulan dialihkan menuju Kecamatan Candipuro. Lang-

kah ini dilakukan agar kerusakan gorong-gorong tidak semakin parah. Gorong-gorong itu ambrol saat banjir terjadi di wilayah tersebut beberapa waktu lalu. Infrastruktur tersebut menghubungkan Desa Pamulihan, Kecamatan Waysulan dengan Desa Karya Mulyasari, Kecamatan Candipuro. Camat Waysulan Tri Mujianto mengatakan, kendaraan roda empat yang dilarang melintas ini seperti truk dengan kapasitas di atas lima ton. Sementara untuk minibus dan motor tetap bisa melintas. ”Sudah kami cek ke lokasi. Memang separuh badan gorong-gorong yang berdiri di atas jalan kabupaten itu amblas,” kata Tri. Pengalihan tersebut menyebabkan truk dengan tonase di atas lima ton harus memutar arah dengan jarak sekitar lima kilometer menuju Desa Cintamulya, Kecamatan Candipuro. Tri menyatakan, langkah ini harus dilakukan untuk mencegah kerusakan semakin parah. (iwn/ver/ rnn/c1/ais)

FOTO VERIDIAL/RADAR LAMSEL/RNN

MELEBAR: Gorong-gorong penghubung Kecamatan Waysulan dengan Candipuro yang rusak akibat banjir. Agar bisa dilalui, akan dibangun jembatan sementara di lokasi tersebut. Foto dibidik Kamis (5/10).

Revitalisasi KJA untuk Optimalkan Produksi TELUKPANDAN – Kementerian Kelautan dan Perikanan merevitalisasi keramba jaring ikan (KJA) yang tidak dioperasikan. Langkah ini dilakukan untuk meningkatkan produksi dan pendapatan masyarakat, khususnya di Pesawaran. ’’Pemerintah ingin KJA dapat beroperasi optimal. Dengan begitu, dapat meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan pembudi daya,” kata Kepala BBPBL Lampung Mimid Abdul Hamid.

Green Coffee / Kopi Hijau Biji Green Coffee mengandung asam klorogenat yang luar biasa. Zat ini membantu sistem tubuh anda mengimbangi gaya hidup dan selera makan Anda serta mempercepat metabolisme Anda, yang jika berjalan lambat, berat badan Anda pun akan semakin merangkak naik. Zat ini juga dapat mengatur kadar glukosa darah dan sirkulasi darah. Selain itu Green Coffee juga dapat menghilangkan racun dalam organ hati dan memiliki efek yang positif untuk tubuh

MENURUNKAN DARAH TINGGI Selain dapat menurunkan berat badan, asam klorogenat pada kopi hijau juga dapat mengurangi tekanan darah. Menurut penelitian yang diterbitkan pada tahun 2006 di Clinical and Experimental Hypertension menunjukkan bahwa pasien yang mengonsumsi 140mg ekstrak biji kopi per hari menunjukkan penurunan tekanan darah.

MERUPAKAN ANTIOKSIDAN Biji Kopi ini mengandung beberapa zat antioksidan, yang dapat mengurangi efek radikal bebas yang dapat merusak sel dalam tubuh. Fungsi pencegahan ini membuat Anda lebih sehat dengan mengurangi jumlah kerusakan sel-sel tubuh Anda. Menurut penelitian yang diterbitkan pada bulan Juli 2004 dalam Journal of Agricultural and Food Chemistry, antioksidan asam klorogenat dalam biji kopi hijau dapat mencegah perkembangan empat jenis sel kanker, sehingga dapat membantu mencegah beberapa jenis kanker.

MENURUNKAN BERAT BADAN Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan pada bulan Maret 2006 di BMC Complementary and Alternative Medicine, suplemen harian ekstrak biji kopi hijau dapat mengurangi lemak tubuh dan berat badan. Pada penelitian tersebut kafein dan asam klorogenat sebagai senyawa utama berguna untuk menurunkan berat badan. Asam klorogenat yang terdapat pada biji kopi yang belum dipanggang dapat dicerna dan diserap oleh manusia sama seperti yang terdapat pada ekstraknya.

MENINGKATKAN MOOD KINERJA KOGNITIF Kafein yang ada dalam kopi hijau dalam kopi hijau mempunyai efek yang positif pada suasana hati dan aktivitas otak Anda. Menurut penelitian pada bulan Februari 2008 di Nutrition Bulletin, beberapa studi mengonfirmasi, bahwa kafein dapat meningkatkan reaksi waktu, kewaspadaan, memori, fokus ketahanan tubuh, dan berbagai faktor lain dari kinerja kognitif. Peneliti menemukan bahwa asupan optimal kopi hijau adalah antara 38-400mg per hari atau menjadi 1/3 cangkir untuk empat cangkir kopi seduh.

STOK TERSEDIA DI : ANEKA SARI RASA Telp. 0823 8868 8868

CHANDRA SUPERMARKET TANJUNG KARANG

PT. MULTI ORGANIC INTERNATIONAL ORDER:0821 8293 9615 / 0821 8293 9619

Dilanjutkan, bantuan yang diberikan kepada pembudidaya di Pesawaran berupa 340 lubang KJA, 170 ribu ekor benih ikan laut dan sarana produksi lainnya yang diserahkan pada Maret silam. Akhir September 2017, telah dipanen ikan Kerapu Cantang konsumsi sebanyak 2,2 ton pada dua kelompok pembudidaya ikan (pokdakan). Pembeli langsung membeli hasil panen di lokasi budidaya dengan harga yang menjan-

jikan, yaitu Rp95 ribu per kilogram ”Harga tersebut cukup tinggi dibandingkan tahuntahun sebelumnya. Ini juga solusi permasalahan sulitnya memasarkan produk ikan. Sehingga para pembudidaya tidak perlu khawatir dalam memasarkan hasil panen,” ucapnya. Lebih jauh Mimid mengungkapkan, keberhasilan pembudidaya merupakan kesuksesan program revitalisasi

KJA. Karena itu diharapkan pokdakan bisa mandiri dan tidak mengandalkan bantuan pemerintah serta berkomitmen untuk terus melanjutkan usaha budidaya ikan laut secara berkesinambungan ”Sudah ada jaminan pasar akan produk yang dihasilkan. Keberhasilan revitalisasi KJA di Pesawaran diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap perkembangan budidaya ikan laut ke depan,” tegasnya. (esn/ral/rnn/ozi/c1/ais)


3

MINGGU, 8 OKTOBER 2017

Goresan Indah DARI SEBATANG PENSIL FOTO M. TEGAR MUJAHID SEJENAK, lelaki berambut gondrong itu mengamati foto yang diterimanya. Beberapa saat ia terdiam, seolah meren-canakan sebuah sketsa yang akan dituangkan. Lantas de-ngan lincah, jarinya mulai menggores kanvas dengan sebuah pensil. Ia adalah Tonizal. Lelaki 45 tahun yang memilih menjadi pelukis foto. Dulu, ia mangkal di kawasan Pasar Seni Enggal. Namun kini lokasi kerjanya pindah ke area PKOR Wayhalim, Bandarlampung. Sudah 12 tahun, lelaki kelahiran Telukbetung Selatan ini menjadi pelukis. Berawal dari kesukaannya menggambar sedari kecil. Seiring waktu, hobi tersebut ia tekuni. Dengan modal kertas, pensil, penghapus dan pisau pemotong ia menuangkan kreativitasnya. Lelaki tiga anak ini melukis sesuai dengan foto yang diberikan. Pensil konte menjadi alat utama. Hasil karyanya dihargai bervariasi. Tergantung ukuran dan tingkat kesulitan saat melukis. Bekerja, sekaligus menyalurkan hobi. (*)


BERITA UTAMA

4

Jawa Pos Group

MINGGU, 8 OKTOBER 2017

Pensiunan BUMN Tewas Tanpa Busana Tiga Pekan Terbujur Kaku di Atas Kasur BANDARLAMPUNG Warga Jl. Sisingamangaraja, Gang Pemancar III, Gedongair, Tanjungkarang Barat (TkB) digegerkan penemuan sosok mayat lelaki yang telah membusuk. Kapolsek TkB Kompol Harpan menjelaskan, mayat

tersebut diketahui bernama M. Tampubolon (66). Ia menjelaskan, sebelum ditemukan tewas, korban yang diketaui pensiunan salah satu asuransi BUMN beberapa minggu terakhir selalu tertutup dan tidak bersosialisasi. ’’Dia tinggal seorang diri di rumah itu. Sebelum meninggal dia tertutup sama warga sekitar dan tidak bersosialisasi,” kata perwira dengan

melati satu dipundaknya ini. Atas penemuan tersebut, warga kemudian melapor ke Mapolsekta TkB. Kompol Harpan menjelaskan, dari pemeriksaan polisi terhadap saksi Nilawati (49), serta dua saksi lainnya yang merupakan tetangga korban, awalnya warga sekitar curiga dengan bau busuk menyengat yang mengarah ke dalam rumah milik Tampubolon

beberapa hari terkahir. ’’Karena curiga, warga beserta ketua RT dan Babinkamtibmas sekitar ramai-ramai mendatangi kediamannya,” kata Kapolsek saat dikonfirmasi kemarin. Saat didatangi tak ada respon dari dalam rumah, warga kemudian berinisiatif mendobrak rumah tersebut. Betapa kagetnya kala mereka melihat Tampubolon sudah terbujur kaku

di dalam rumah. ’’Warga menemukan jenazahnya di atas kasur tanpa mengenakan pakaian,” ujarnya. Tak lama berselang, tim Inafis Polresta Bandarlampung dan petugas kepolisian sektor TkB tiba di lokasi. Tim Inafis melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) guna mengetahui apakah ada tindakan kriminal untuk mengetahui penyebab kema-

tian. Dari pemeriksaan tim Inafis dan kepolisian diduga Tampubolon meninggal sejak Sabtu (9/9) lalu. ’’Sudah tiga pekan meninggal di dalam rumah kita lihat dari komunikasi terakhir handpone-nya. Untuk penyebabnya diduga karena sakit Diabetes,” kata Kapolsek. Polisi juga menemukan sejumlah obat-obatan yang diketahui merupakan obat untuk pengidap diabetes.

Dari pemeriksaan, tak ada tanda kekerasan dari jasad berusia 66 tahun itu. Menurutnya, Tampubolon tinggal sebatang kara di rumah miliknya. Sementara anak-anaknya tinggal di Jakarta. Kepolisian membawa jenazah ke Rumah Sakit Umum Daerah Hi Abdul Moeloek (RUSDAM) untuk dilakukan visum et repertum dan menunggu pihak keluarga mengambil jenazah. (nca/sur)

Program Pemutihan Jangan Terkesan Hoax BANDARLAMPUNG – Niatan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung menerapkan program pemutihan diharapkan bukan sebatas hoax. Sebab, masyarakat sudah sangat menantikan dan bersiap untuk bisa memanfaatkannya demi membantu serapan Pendapatan Asli Daerah (PAD) sektor Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB). Demikian diutarakan Bambang, perwakilan Fortuner Lampung klub. Dia pun menyatakan banyak pihak menunggu program ini. tak terkecuali anggota klub yang juga menjabat pengusaha. ’’Member kami ada yang pengusaha. Ya beberapa kendaraan telat membayar lah. Makanya kami sudah siap-siap untuk program pemutihan ini,” ujar Bambang. Menurut dia, tak hanya pengusaha saja yang mendapatkan keuntungan. Melainkan juga banyak warga. Apalagi pembayarannya cukup ringan. ’’Semoga itu (pemutihan) informasi yang memang benar lah. Kami menunggu saja penerapannya. Langsung kami selesaikan,” tambah dia. Sementara Ketua Umum Honda Tiger Club Lampung Andi Kesuma berharap pemerintah tak sekedar menyebar kabar hoax. ’’Saya sudah tau infonya tapi ya begutu saja. Katanya September. Tapi entah benar terlaksana atau tidak,” ujar Andi. Dia menyebut, anggota clubnya saat ini membutuhkan sekali program pemutihan karena biaya yang dikeluarkan bisa murah. Ya, kabarnya hanya membayar satu tahun terakhir saja. ’’Kalau sudah jelas kan enak. Kalau tementemen daerah mau ngurus ke kota sudah jelas. Kalau tak kunjung jelas kan kasihan masyarakat,” pungkasnya. Tarik-ulur pelaksanaan program pemutihan PKB dan BBNKB sudah banyak mendapat sorotan. Ya, meski telah menetapkan waktu pelaksanaan pekan depan, pihak Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Lampung belum bicara soal tanggal pasti. Anggota Komisi III DPRD Lampung Eddy Hamim menilai sudah seharusnya ada komitmen jelas dalam pelaksanaan pemutihan ini. Sebab, banyak orang yang telanjur berharap ada pemutihan. ’’Jangan memberikan angin surga tanpa kepastian. Kan kasihan masyarakatnya,” kata dia kepada Radar Lampung

kemarin (6/10). Dia menekankan kepada Bapenda Lampung, agar tidak membuat pernyataan yang bermuara kepada kegaduhan di tengah masyarakat. “Kalau begini kan bingung. Yang akhirnya mengurangi kepercayaan masyarakat terhadap kinerja pemerintahan,” kata dia. Eddy menyarankan, lebih baik jujur kepada masyarakat, ketimbang memberikan lips service. Sebab, Bapenda juga sebelumnya sudah mengajukan naskah Pergub yang sudah ditandatangani. “Memang waktunya sampai Desember. Tapi, kalau memang belum siap, katakan saja belum siap. Kalau sudah ya realisasikan,” sarannya. Senada diungkapkan Akademisi Universitas Lampung Dedy Hermawan. Memang dalam pergub tertuang batas waktu hingga Desember. Kendati demikian, menurutnya, perlu ada kepastian mengenai hal ini. “Meskipun bukan jalan terbaik meningkatkan ketaatan terhadap penunggak pajak, tapi momen ini memang ditunggu,” kata dia. Jangan sampai juga masyarakat kecewa dan mengeluarkan asumsi buruk terhadap kinerja Pemprov. “Lagipula, terpenting adalah meningkatkan kesadaran masyarakat soal ketaatan membayar pajak ini,” kata dia. Sebelumnya, Sekretaris Bapenda Lampung A. Rozali menyatakan, pemutihan mulai dilaksanakan pekan depan. ’’Sudah nggak ada persoalan kok. Kami sudah ketemu sama Dirlantas (direktur lalu lintas) yang baru,” kata dia. Meski demikian, Rozali belum dapat menyebut kepastian tanggal dan hari pelaksanaan pemutihan tersebut lantaran belum ditentukan. ’’Iya pokoknya pekan depan kami kabari. Pelaksanaannya juga di pekan depan. Kalau kata orang Jawa itu, menunggu hari yang tepat saja,” tegasnya. Diketahui, dasar program pemutihan tersebut tertuang dalam Peraturan Gubernur Nomor 44 Tahun 2017 yang diteken Gubernur Muhammad Ridho Ficardo pada 25 Agustus 2017. Pergub tersebut mengatur tentang pemberian keringanan, pengurangan, dan atau pembebasan terhadap pokok, denda dan bunga atas hutang pajak jenis PKB. Kemudian, bea balik nama kendaraan bermotor di Provinsi Lampung. (rma/sur)

DIREKSI PT. ARTHA GRAHA PRATAMA BERDIKARI

PENGUMUMAN Sehubungan dengan didirikannya PT. ARTHA GRAHA PRATAMA BERDIKARI, berkedudukan di Jalan Raya Seputih Raman, Kampung Rama Murti, Kecamatan Seputih Raman, Kabupaten Lampung Tengah, Provinsi Lampung, sebagaimana ternyata dalam akta pendirian tanggal dua Oktober dua ribu tujuh belas (02-10-2017), nomor : 01 yang dibuat dihadapan, ABADI RIYANTINI, SH, Notaris di Kabupaten Lampung Tengah (“Perseroan”) dimana penyetoran atas saham perseroan dilakukan dengan memasukkan aktiva dan pasiva CV. GRAHA PRATAMA, yang berkedudukan di Jalan Raya Seputih Raman, Kampung Rama Murti, Kecamatan Seputih Raman, Kabupaten Lampung Tengah, Provinsi Lampung. Keberatan dan atau sanggahan dapat diajukan ke Departemen Kehakiman dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia selambatlambatnya 2 (dua) bulan setelah pengumuman ini. PT. ARTHA GRAHA PRATAMA BERDIKARI Direksi,

I NYOMAN ARTHA ARYANA

FOTO IST. FOR RADAR LAMPUNG

TERBAIK: Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi RI (Kemendes PDTT) mengunjungi Kota Terpadu Mandiri (KTM) Mesuji, Lampung. Kemendes PDTT menyimpulkan KTM Mesuji merupakan salah satu yang terbaik di Indonesia.

Kota Terpadu Mandiri Mesuji Terbaik se-Indonesia MESUJITIMUR - Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi RI (Kemendes PDTT) menilai Kota Terpadu Mandiri (KTM) Mesuji, Lampung, kemarin (7/10). Hasilnya, Kemendes PDTT menyimpulkan KTM Mesuji merupakan salah satu yang terbaik di Indonesia. Dalam mendukung KTM Mesuji, Kemendes PDTT mengucurkan dana Rp92,4 miliar. ’’KTM Mesuji adalah salah satu yang kita anggap terbaik dan berhasil di Indonesia. Program untuk transmigrasi ini adalah program yang bisa mengentaskan kemiskinan dan merubah masyarakat jauh lebih sejahtera,” ujar

Sekjen Kemendes PDTT Anwar Sanusi, saat mengunjungi KTM Desa Tanjungmas Rejo dan Wonosari, Mesuji Timur. Menurut Anwar Sanusi, KTM transmigrasi dirancang menjadi pusat pertumbuhan yang berfungsi perkotaan melalui pengelolaan sumber daya alam berkelanjutan. Mesuji merupakan kawasan KTM pertama di Indonesia. KTM Mesuji dibangun 2007 oleh Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi dan dilanjutkan Kemendes PDTT. Kucuran dana Kemendes PDTT diwujudkan dengan berbagai program. ’’Salah satunya rice milling plant atau penggilingan padi menjadi beras. Ini sebagai

kepedulian kepada Mesuji untuk terus tumbuh dan berkembang,” kata Anwar. Anwar mengaku bangga program KIM diadopsi negara jiran Malaysia sebagai upaya mengembangkan dan mendukung Malaysia yang lebih modern. ’’Malaysia menamakannya Program Pengembangan Daerah. Mereka mengembangkan salah satu kawasan dengan meniru apa yang kita lakukan lewat program transmigrasi,” ujar Anwar. Provinsi Lampung, menurut Sekretaris Provinsi (Sekprov) Lampung Sutono, terus mengembangkan inovasi dan keunggulan. ’’KIM ini harus menjadi keunggulan

Lampung sekaligus ini menjadi konsen untuk pengembangan daerah bagi Mesuji,” ujar Sutono. Luas KTM Mesuji mencapai 46 ribu hektare lebih, terdiri dari tujuh kecamatan dengan memiliki komoditas unggulan padi dan jagung. Luas tanam pada hingga 32 ribu hektare lebih dengan total produksi 128 ribu ton lebih. Lalu, tanaman jagung luas lahan mencapai lebih dari 1,8 ribu hektare lebih. Kunjungan ini juga diisi panen raya jagung seluas 40 ribu hektar dan peletakan batu pertama pembangunan Gudang Bulog berkapasitas 1.000 ton. Pada kesempatan itu, Kemendes PDTT mem-

bagikan bantuan mobil pikap L300 sebanyak enam unit untuk enam BUMDes. Kemudian, satu paket peralatan packing untuk RMP, dua paket komputer dan printer untuk Islamic Center dan SMK, dan bantuan pengembangan usaha ekonomi desa Rp50 juta untuk lima BUMDes. Bantuan juga diberikan Kementerian Pertanian berupa traktor tangan, dan pompa air masing-masing tiga unit untuk Kelompok Tani Harapan Jaya Sungai Buaya, Kelompok Tani Sidomakmur, dan Kelompok Tani Sawo Tanjung Serayan. Sedangkan Pemkab Mesuji membantu 12 genset. (rls/sur)

Isuzu Terus Tingkatkan Kepercayaan Masyarakat BANDARLAMPUNG – Semarak Open Cargo Festival 2017 yang digelar di seluruh Indonesia oleh PT. Astra International Tbk. Isuzu, juga digelar perwakilan cabang Lampung. Pada kegiatan itu, seluruh pengguna light truck berbagai merk berhak mendapat promo khusus. Kegaiatan yang berlangsung dua hari, Sabtu (7/10) dan Senin (9/10) ini memberikan promo berupa diskon 50 persen untuk pengggantian oli semua jenis kendaraan light truck. ’’Kita persilahkan

untuk semua light truck, semua merk kita fasilitasi,” ujar Ketua Pelaksana Open Cargo Festival 2017 Agus Iswanto kemarin (7/10). Khusus light truck merk Isuzu mendapatkan gratis filter solar beserta pemasangannya. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kepercayaan masyarakat dengan Isuzu. Dipusatkan di Pemandian Waypanas Bumi, Natar, Lampung Selatan, kegiatan digelar sejak pukul 10.00 WIB hingga 17.00 WIB.

Targetnya, selama dua hari bisa memberikan fasilitas tersebut kepada 70 kendaraan. Sementara untuk pesertanya, ada kerabat Isuzu dan sasaran lainnya yang merupakan seluruh supir light truck di Lampung. Untuk pengemudi, ada layanan gratis pijat refleksi, cek kesehatan, berendam air panas, orkes dangdut, dan berbagai hadiah menarik lainnya. Saat ini pihaknya juga menghadirkan program penyediaan suku cadang dengan

jaminan 1 x 24 jam, yang juga tersedia gratis. Diharapkan, sambung dia, kegiatan ini membuat masyarakat semakin percaya dan yakin terhadap kualitas produk Isuzu. ’’Tentunya kita akan memperhatikan layanan purna dan juga menyediakan berbagai suku cadangan sehingga pengguna elf lebih nyaman,” jelasnya. Senada disampaikan Supervisor Isuzu Rodi Cadikiawan bahwa pihaknya turut menyediakan program penjualan di bulan ini. Yaitu

melalui I-Passport yang merupakan program servis gratis selama dua tahun atau 60 ribu KM. Promosi ini berlangsung selama Oktober 2017. Kemudian, tersedia pula program gratis baik untuk setiap pembelian truk Isuzu Elf NMR 71. Bahkan, Isuzu juga akan memberikan garansi selama 3 tahun untuk pembelian semua tipe Elf NMR. ’’Kita akan berikan pelayaann secara optimal agar customer semakin yakin dan percaya dengan Isuzu,” tandasnya. (rma/sur)

Tim Gabungan Amankan Pelaku Illegal Logging GEDONGTATAAN - Bravo tim gabungan Polres Pesawaran, TNI, dan instansi terkait! Sabtu (7/10) sekitar jam 11.15 WIB, untuk kali kesekian, berhasil mengamankan tersangka pembalakkan liar di lahan Kubang Badak Register 19 Tahura Wan Abdul Rahman, Padang Cermin, Pesawaran. ’’Ada dua pelaku inisial A dan B yang kita amankan bersama tim gabungan. Saat ini masih dalam proses pemeriksaan,” ungkap Kapolres Pesawaran AKBP M. Syarhan melalui ponsel genggamnya,

Sabtu (7/10). Dia mengatakan, kedua tersangka merupakan warga Wayratai. Saat ini pihaknya masih menginventarisir jumlah kayu sonokeling yang berhasil diamankan tim gabungan. ’’Kami sangat intens untuk mengungkap illegal logging ini. Dan melalui sabtu sambang saya berikan pemahaman kepada warga agar turut peduli dan memberikan informasi terhadap pembalakkan liar,” ucapnya Ditanya apakah masih banyak barang bukti kayu

sonokeling yang tertinggal di atas register, serta apakah Polres Pesawaran sudah berkoordinasi dengan Polhut Provinsi untuk membawa barang bukti tersiasa, dia menjawab, sulitnya medan untuk mobilisasi barang bukti tersebut membuat pihaknya sejauh ini belum mengomunikasikan hal tersebut ke Polhut ’’Ya kita belum ada pembicaraan dengan Polhut untuk mengangkut barang bukti dari atas. Nah, apakah ini ada kelompok khusus, masih dalam proses. Tapi yang pasti

kita intens mengungkap kasus illegal logging,” tegasnya Kapolsek Padang Cermin AKP Zukifli Rusli menambahkan, kedua tersangka A dan B yang diamankan merupakan warga Desa Wates, Kecamatan Wayratai. Barang bukti yang berhasil diamankan diantaranya 1 unit mesin potong (senso), kayu sonokling jenis balken panjang 2 meter yang sudah dipotong-potong, jriken plastik warna putih ukuran 5 liter yang masih ada sisa bahan bakar jenis bensin,

jriken 5 liter berisi oli dan 1 unit sepeda motor jenis Yamaha tanpa nomor polisi. Terpisah, Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona mengatakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pesawaran concern menyikapi pembalakan liar yang terjadi di wilayah register 19 Tahura War dengan berkoordinasi kepada semua pihak, baik Polres Pesawaran maupun Kodim 0421 Lampung Selatan untuk menggulung pelaku utama di balik pembalakan liar tersebut. (ozi/sur)


POLITIKA

MINGGU, 8 OKTOBER 2017

5

10 Oktober, PD Tentukan Cagub

FOTO IST

TERUS BERGERAK: Bakal calon gubernur (balongub) Lampung Arinal Djunaidi terus bergerak sosialisasi. Di antaranya bersosialisasi bersama masyarakat Bali di Waykanan beberapa waktu lalu.

Koalisi Arinal Tancap Gas BANDARLAMPUNG – Pasca dideklarasikan, bakal calon gubernur (balongub) Lampung Arinal Djunaidi langsung tancap gas. Mulai 23 Oktober mendatang, Arinal langsung bergerak bersosialisasi bersama koalisi parpol ke seluruh Lampung. Wakil Ketua DPD Golkar Provinsi Lampung Heri Wardoyo mengatakan, koalisi parpol pengusung Arinal kian dimantapkan. Di antaranya sudah ada empat parpol yakni Partai Golkar, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), dan Partai Gerindra. ’’Sejauh ini yang sudah oke ada empat parpol dan bakal bertambah. Yakni Golkar 10 kursi, PAN (8), PKB (7), dan Gerindra (10). Diperkirakan masih bertambah lagi parpolnya,” ujarnya kemarin. Wakil BUpati Tulangbawang itu meneruskan, untuk calon wakil gubernur (cawagub) yang akan mendampingi Arinal yang juga ketua DPD Golkar Lampung itu masih akan dibahas oleh koalisi. ”Kalau cawagub akan dibahas di koalisi. Tentunya sudah

ada beberapa nama yang siap dan mampu,” ungkapnya tanpa mau menyebutkan nama kandidat pendampingi Arinal. Ditanya apakah Arinal akan menggandeng Bupati Lampung Timur Chusnunia Chalim alias Nunik, Heri menyatakan ada kemungkinan meski PKB sepertinya masih keberatan. ”Ya bisa saja ada kemungkinan tetapi sepertinya DPP masih meminta Nunik fokus menyelesaikan tugasnya sebagai Bupati Lampung Timur,” tandasnya. Selanjutnya, terus dia, koalisi Arinal mulai bergerak intensif pada 23 Oktober mendatang. ”Mulai 23 Oktober, parpol koalisi akan turun bergerak secara masif ke 15 kabupaten/kota,” tandasnya. Sebelumnya, PAN mendeklarasikan mengusung Arinal oleh Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan di Rumah Makan Kayu, Bandarlampung, Jumat (6/10) siang. Zulkifli meminta PAN dan PG mulai berjalan bersama memenangkan

Arinal. Mulai Senin (23/10), Arinal bersama parpol pengusung harus sudah bergerak bersama. Paling sedikit, dua kali dalam sepekan, Arinal menyosialisasikan diri bersama PAN. ’’Di awal-awal nanti jalan sama saya. Di atas tanggal 23 Oktober, kita mulai dari Tanggamus, Pringsewu, Pesawaran, Bandarlampung, dan seterusnya. Kalau sudah padu, kita lihat berapa partai yang akan ikut mengusung. Nanti bagi tugas lagi,” ujar Zainudin dalam sambutannya. Dia mengatakan, baik PAN maupun PG sudah memiliki pengalaman dalam mengikuti kontestasi politik. Karena itu, menurutnya, tidak ada yang mudah dalam memperjuangkan kemenangan pilkada. ’’Kita kerja keras, orang juga kerja keras. Jadi kita harus kerja lebih keras agar bisa memenangkan pertempuran,” ucapnya. Terkait dukungan kepada Arinal, Zulkifli mengatakan sudah mengobrol panjang-lebar. Dia merasa ada keco-

BE 1

cokan dalam hal semangat membangun Lampung. Zulkifli juga merasa ada chemistry dengan Arinal. Di bawah kepemimpinan Arinal kelak, dia berharap Lampung bisa mandiri. ’’Jangan main APBN lagi (dalam membangun). Kita siapkan Lampung menjadi lebih baik dari provinsi lain. Hal itu tidak mungkin terjadi kalau kita tidak menang. Maka, kita harus menjalankan konsep pemikiran yang sama itu,” serunya. Dia pun berharap ada tambahan parpol pengusung Arinal. ’’Mudahmudahan sekarang baru PAN dan Golkar. Nanti katanya menyusul PKB. Makin banyak yang mengusung, makin besar kekuatan kita,” kata Zulkifli sembari meneriakkan yel-yel, ’’Arinal Gubernur. Arinal Gubernur”. Sementara, Arinal juga menjanjikan ada penambahan parpol pengusung. Ini untuk membangun Lampung agar bisa bangkit dan lebih baik lagi. Dia pun mengucapkan syukur karena sudah mendapatkan dukungan secara resmi dari PAN. Menurut dia, ini karunia Allah SWT. (gus/c1/gus)

Hanura Tetap Yakin Tiga Besar JAKARTA - Wasekjen Partai Hanura Dadang Rusdiana menanggapi hasil survei terbaru Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) tentang elektabilitas partai politik jelang Pemilu 2019. Dalam survei tersebut, Partai Hanura tidak lolos parliamentary threshold karena elektabilitasnya di bawah 3,5 persen. Menurut Dadang, elektabilitas partainya sangat dinamis dan tidak bisa diduga-duga. Karena itu, dia yakin di akhir tahun elektabilitas partainya mampu melampaui angka 5 persen. “Jadi sesuai target Ketua umum kami, yang juga dikenal memiliki jaringan yang luas dan memiliki potensi strategis lainnya, maka elektabilitas itu bisa mendorong Hanura ke posisi tiga besar sesuai target,” kata dia, Jumat (6/10). Dia mengatakan, setelah nanti selesai mendaftarkan diri ke KPU, pihaknya memiliki jurus jitu untuk perkuat partai. Mulai dari basis struktur, kader maupun simpatisan. Namun Dadang belum bisa memaparkan lebih lanjut jurus jitu untuk meningkatkan elektabilitas partainya. “Tentunya tidak bisa dibuka ke publik,” imbuh dia. Untuk diketahui, Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) merilis hasil survei terbarunya tentang elektabilitas partai politik jelang Pemilu 2019. Survei digelar pada 3-10 September 2017. Jumlah responden 1.220 dan dipilih secara acak (multistage random sampling). Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mendapat elektabilitas tertinggi yakni 27,1 persen. PDIP jauh meninggalkan Partai Golkar yang berada di urutan kedua dengan elektabilitas 11,4 persen. Di urutan ketiga, Partai Gerindra dengan keterpilihan 10,2 persen. Partai Demokrat di urutan ke empat dengan elektabilitas 6,9 persen. “Sementara partai-partai lain belum terlihat peningkatan. Cenderung stagnan kalau dibaca secara optimis, dan mengalami kemunduran bila hanya membaca angka survei itu (tidak dikurang atau ditambah margin of error),” ujar Direktur Eksekutif SMRC Djayadi Hanan, Kamis (5/10). Menariknya, ada dua partai yang tak lolos parlementary threshold karena elektabilitasnya di bawah 3,5 persen. Mereka adalah NasDem dan Hanura. (jpg/mdk/c1/gus)

JAKARTA - Partai Demokrat (PD) berencana menggelar rapat pada 10 Oktober mendatang untuk menentukan nama-nama calon yang akan diusung pada pilgub di 17 provinsi. Rapat tersebut termasuk menentukan bakal calon gubernur Jawa Barat 2018. “Tanggal 10 penentuan semua calon gubernur di 17 provinsi (yang menggelar pilkada),” kata Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat EE Mangindaan saat ditemui di Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Kota Bandung, pada (5/10). Mangindaan belum mau memberi gambaran siapa sosok yang nanti diusung di Pilgub Jabar. Untuk Pilgub Jatim, Mangindaan memberi isyarat partainya akan mendukung Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa. “Untuk Jatim cenderung ke situ (Khofifah). Internal partai di Jatim juga begitu. Kan Pak Karwo (Gubernur Jawa Timur Soekarwo menyatakan itu), masak ditanya lagi. Wong dia Ketua DPD (Demokrat) Jatim,” katanya. Sementara itu, di daerah atau provinsi lain, termasuk di Jabar, Mangindaan enggan membocorkan nama-namanya. Pasalnya, dia melihat

masih ada keraguan dari beberapa calon yang akan didorong maju. “Nanti keputusannya jawabannya di situ (tanggal 10). Tanggal 10 itu rapat Majelis Tinggi Partai bersama-sama DPD-DPD yang bersangkutan,” ucap Mangindaan. Terpisah, Sekretaris DPD PD Lampung Fajrun Najah Ahmad mengatakan, dalam berpolitik, komunikasi dan kompromi-kompromi terus dijalankan. “Saya yakin, Mas Ridho tetap dapat perahu. Tenang saja. Politik kan dinamis. Segala kmungkinan bisa terjadi sampai masa pendaftaran di KPU nanti,” kata Fajar— sapaan akrabnya—kepada Radar Lampung, kemarin. Fajar juga menegaskan bahwa tidak ada yang bisa menjamin kalau surat rekomendasi dari pengurus pusat parpol yang katanya sudah keluar sekarang, akan bertahan sampai masa pendaftaran di KPU. “Jadi semua tetap berpeluang. Mas Ridho, Insya Allah ya aman-aman saja untuk maju lagi. Semua masih berproses. Kan waktu untuk pendaftaran di KPU juga masih lama,” pungkasnya. (gus/jpg/dtc/c1/gus)

KPU Tak Perpanjang Isi Sipol JAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah membuka pendaftaran partai politik peserta Pemilu 2019 dari Selasa, 3 Oktober 2017, hingga Senin, 16 Oktober 2017. Sebelum melakukan pendaftaran, KPU mewajibkan kepada parpol untuk mengisi seluruh formulir yang tertera di dalam sistem informasi partai politik (Sipol). Bila sampai batas waktu yang telah ditentukan ada partai yang belum selesai melengkapi persyaratan, maka KPU tak akan memberikan perpanjangan waktu kepada parpol tersebut. “Tidak ada toleransi untuk dilengkapi, ketika mendaftar sudah harus lengkap. Dan itu sudah kita sampaikan sejak awal,” kata Komisioner KPU RI, Viryan Aziz di kantor KPU RI, Jumat (6/10). Ia menerangkan, di hari terakhir pendaftaran pihaknya bakal menunggu parpol yang akan mendaftar hingga pukul 24.00 WIB. Oleh sebab itu, KPU berharap seluruh partai dapat memanfaatkan waktu yang telah diberikan

dengan sebaik mungkin. “Dikembalikan, prinsipnya tangal 16 Oktober sampai pukul 24.00 WIB. Katakanlah, datang pukul 23.30 bawa sebagian besar, kurang sebagian kecil, itu kita kembalikan,” ujarnya. Lebih lanjut Viryan mengatakan, ketegasan KPU yang tak memberikan toleransi, merupakan peruwujudan dari pihaknya dalam menjalankan sebuah regulasi yang tertuang dalam PKPU Nomor 11 tahun 2017 pasal 13 ayat 1. “Kita jelaskan kenapa harus entry dulu dan baru bisa daftar. Nah ini membantu kita sebenarnya, Pimpinan partai tidak perlu khawatir, daerahnya ini kira-kira sudah atau belum ya,” ucap dia. Ia menambahkan, jika pada pengecekan dokumen ditemukan sebuah data yang kurang lengkap, maka pihaknya akan mengembalikan seluruh berkas parpol tersebut. KPU, kata dia, tak menerima sebuah titipan dokumen parpol yang dinilai masih tak sesuai dengan ketentuan yang berlaku. (jpg/okz/c1/gus)

PPP Kubu Djan Warning Menkumham FOTO KPU BANDARLAMPUNG FOR RADAR LAMPUNG

PENDAFTARAN PARPOL: Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bandarlampung saat menerima konsultasi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dalam tahapan pendaftaran verifikasi parpol peserta Pemilu 2019 pada (6/10).

Ambang Batas Mengulang Sejarah Kelam Masa Lalu JAKARTA - Penetapan presidential threshold atau ambang batas 2019 dengan menggunakan suara Pemilihan Legislatif 2014 bisa disebut tindakan manipulasi. Pakar komunikasi politik Effendi Gazali mengatakan, hal itu lantaran warga negara yang memiliki hak politiknya tidak pernah mendapatkan pemberitahuan bahwa suaranya nanti digunakan sebagai ambang batas pada pemilu yang sifatnya serentak. “Tanpa diberitahukan, intinya dalam konteks konstitusi kita, bahkan harus disosialisasikan UU Pemilu itu dinilai tingkat pengetahuan pemilihnya berapa persen. Nah, sekarang tiba-tiba tanpa dikasih tau digunakan untuk (kepentingan ) yang lain itu manipulatif, kan saat sosialisasi 2014 tidak pernah dikasih tau,” kata dia di Jakarta, Jumat (6/10) lalu. Effendi merupakan pemohon pengujian materil di Mahkamah Konstitusi (MK). Kata dia, Indonesia pernah mempunyai pengalaman tidak baik, dimana ketika tahun 1963 hal yang saat ini dilakukan pernah diterapkan lebih dulu pada

era kepemimpinan Presiden Soekarno. “Kita sudah punya pengalaman, di tahun 1963, pasca Pemilu kemudian digunakan saja oleh kekuasaan untuk menjadi presiden seumur hidup saja, dan kalau ini digunakan begitu saja hasil legislatif (2014, red) ini, (jangan sampai ada pikiran) kita tidak perlu Pemilu presiden, gunakan aja hasil Pilegnya,” jelasnya. Begitu juga apabila nantinya Mahkamah Konstitusi (MK) berpendapat bawah ketentuan itu open legal policy, tetap tidak bisa diterapkan pada 2019 melainkan 2024. Soalnya, praktek ketatanegaraannya sebelum Pemilu serentak dengan sesudah Pemilu serentak harus berbeda, dan itu sangat jelas disebutkan Pasal 6A ayat (2) UUD Tahun 1945 itu menjelaskan sangat baik. “Akan tetapi, open legal policy (kebijakan hukum terbuka), maka mahkamah harus menjawab boleh tidak digunakan sekarang, meski pada Pemilu 2014 tidak pernah diberitahu bahwa suara ini akan

digunakan untuk ambang batas 2019,” jelas Effendi. Untuk diketahui, pasal a quo berbunyi bahwa ‘Pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden diusulkan oleh partai politik atau gabungan partai politik peserta pemilihan umum sebelum pelaksanaan pemilihan umum’. “Jadi, bila kemudian suara di 2014 di gunakan ke PT 2019 tidak boleh, dan kemudian nanti dikatakan mahkamah berpendapat bahwa ini adalah open legal policy, hanya boleh dilaksanakan pada 2024, dengan dilakukan pemberitahuan terhadap rakyat, ‘hai rakyat kalau kamu menggunakan suara Pileg sekarang (2019) maka akan digunakan ya untuk PT 2024 loh,” demikian Effendi. Sebelumnya, sejumlah pihak sudah lebih dahulu mengajukan gugatan terhadap pasal tersebut. Di antaranya, Ketua Umum PBB Yusril Ihza Mahendra, sejumlah advokat yang tergabung dalam Advokat Cinta Tanah Air (ACTA) dan Partai Idaman. Effendi Gazali sendiri terdaftar dalam perkara 59/ PUU-XV/2017. (jpg/c1/gus)

JAKARTA - Tindakan Menkumham yang tidak menerbitkan SK bagi PPP Hasil Muktamar VIII Jakarta dinilai tidak tepat dan bahkan dapat digolongkan sebagai suatu tindakan pidana. Pasalnya, permohonan pengesahan susunan kepengurusan DPP PPP hasil Muktamar VIII Jakarta telah dinyatakan lengkap. Namun justru Menkumham menerbitkan Surat Keputusan Menkumham No. M.HH-03. AH.11.01 Tahun 2016 tanggal 17 Februari 2016 tentang Pengesahan Kembali Susunan Personalia DPP PPP hasil Muktamar Bandung Tahun 2011, dengan mengacu pada putusan MA No. 504K di mana dalam amar putusan tersebut tidak memerintahkan untuk penerbitan SK No. M.HH-03. AH.11.01 yang dimaksud. Dengan demikian, sebagaimana keterangan PPP kubu Djan Faridz yang diterima redaksi pekan ini, perbuatan Menkumham tersebut patut diduga memenuhi unsur-unsur tindak pidana “membuat surat palsu” sebagaimana dimaksud dalam Pasal 263 ayat (1) KUHP. Bagi PPP Kubu Djan, relevansi antara tindakan Menkumham tersebut dengan Pasal 263 ayat (1) KUHPidana adalah, Menkumham menyatakan sah atas suatu permohonan yang sangat tidak berdasar atas hukum seolaholah alasan yang dipakai adalah berdasar menurut

hukum, sehingga dari pengesahan tersebut berisi fakta atau keadaan yang tidak berdasar dan tidak benar ditambah lagi pengesahan tersebut menimbulkan suatu hak, dan atas penggunaan SK tersebut merugikan pihak lain yaitu kepemimpinan DPP PPP Djan Faridz dan berdampak kepada seluruh umat Islam dalam bendera partai Islam yaitu PPP. Di luar pasal tersebut, Kemenkumham juga dinilai patut diduga melanggar pasal pidana lainnya dimana perbuatan Menkumham patut diduga memenuhi unsur-unsur tindak pidana sebagaimana dimaksud dalam Pasal 421 KUHP. “Seorang pejabat yang menyalahgunakan kekuasaan memaksa seseorang untuk melakukan, tidak melakukan, atau membiarkan sesuatu diancam dengan pidana penjara paling lama dua tahun delapan bulan,” begitu bunyi pasal tersebut. Adapun delik yang diatur dalam Pasal 421 KUHP tersebut adalah terkait penyalahgunaan kewenangan. Menkumham dengan kewenangan yang dimilikinya telah mengeluarkan pengesahan atas permohonan Surat Keputusan No. M.HH-03.AH.11.01 Tahun 2016 tanggal 17 Februari 2016 yang mengacu kepada putusan MA no. 504K di mana dalam amar putusan tersebut tidak memerintahkan untuk penerbitan SK No. M.HH-03. AH.11.01. (jpg/c1/gus)


BERITA UTAMA

8

MINGGU, 8 OKTOBER 2017

Jawa Pos Group

Pengadaan Senjata Satu Pintu di Kemenhan JAKARTA – Rencana pemerintah menyatukan kebijakan terkait senjata api dan sejenisnya disambut positif oleh sejumlah pihak. Analis militer Connie Rahakundini Bakrie menilai, sudah saatnya pemerintah mengusulkan kembali RUU Senjata Api dan Bahan Peledak yang sempat mandek pada 2013. Dengan begitu, aturan mengenai senjata api bisa benar-benar dirapikan. Dalam diskusi di Jakarta Pusat kemarin (7/10), Connie mengingatkan bahwa Kementerian

Pertahanan (Kemenhan) pernah mengajukan RUU Senjata Api dan Bahan Peledak. Bahkan, naskah akademiknya telah selesai disusun pada 2013. RUU itu akan memperbarui UU sebelumnya terkait senjata api yang terbit 66 tahun yang lalu alias pada 1951. ’’Dalam bab 2 RUU itu, disampaikan bahwa polisi boleh memegang bahan peledak dan secara terbatas memiliki senjata dalam kualifikasi militer,’’ terang perempuan 52 tahun tersebut.

Sebelumnya, pada 2010, Menhan mengeluarkan peraturan menteri yang mengatur bahwa sejumlah lembaga boleh memiliki senjata dengan kaliber militer. Tentunya, pengadaan senjata tersebut harus mendapat persetujuan Menhan. ’’Yang paling betul, segera masukkan RUU Senjata Api dan Bahan Peledak ke Prolegnas 2018,’’ lanjutnya. RUU itu akan mempermudah pengaturan tentang senjata api sesuai yang diinginkan pemerintah.

Yakni, kebijakan tunggal. Dia sudah berbincang dengan anggota DPR Syarif Hasan mengenai kemungkinan tersebut dan Syarif menyatakan dukungannya. Dengan demikian, aturan main mengenai senjata api menjadi lebih jelas. Bila RUU tersebut gol, semua akan menjadi mudah. Kemenhan sudah membuat langkah maju dengan menerbitkan Permenhan Nomor 7 Tahun 2010. Itu sekaligus menunjukkan bahwa Kemenhan juga memiliki jalur koordinasi.

Tidak ada lagi cerita setiap instansi bergerak sendiri karena semua akan dikendalikan Kemenhan. ’’Karena itu, kita harus dorong agar RUU ini bisa masuk prolegnas tahun depan,’’ tambahnya. Naskah akademik RUU tersebut mengambil rujukan salah satunya pada Peraturan Menhan No 7 Tahun 2010 tentang Pedoman Perizinan, Pengawasan, dan Pengendalian Senpi Standar Militer di Luar Kemenhan dan TNI. Selain itu, merujuk pada UU 8/1948 dan

UU Darurat No 12 Tahun 1951. Dalam naskah akademik itu, disimpulkan bahwa UU lawas yang berkaitan dengan senjata api sudah tidak lagi sesuai dengan perkembangan hukum dan kebutuhan hukum masyarakat. Karena itu, perlu ada UU baru yang menggantikan. RUU tersebut dibuat untuk memberikan kepastian hukum dan keadilan dalam berbagai aspek yang berkaitan dengan senjata api dan bahan peledak. RUU itu akan menjangkau

Suap.. Dia hanya berhak atas gaji pokok sebesar 50 persen saja. atau sekitar Rp2,6 juta. Dalam penanganan kasus ini, MA kata dia kooperatif. MA juga akan menyediakan informasi yang dibutuhkan KPK. Selain Sudiwardono, KPK juga telah menetapkan anggota Komisi XI DPR RI Aditya Anugrah Moha

Sambungan dari Hal. 1 sebagai tersangka. Aditya merupakan putera eks Bupati Bolaang Mongondow Marlina Moha Siahaan. Keduanya diamankan di sebuah hotel di Jakarta Pusat pada Jumat (6/10) malam. Sudiwardono diduga menerima uang suap puluhan ribu dolar Singapura dari Aditya. Wakil Ketua KPK Laode

Parpol.. Namun, terkait jadwal deklarasi ini Mustafa yang juga Ketua Umum DPW Partai NasDem Lampung tak menjawabnya. Mustafa menyarankan agar dikonfirmasi ke Sekretaris DPW Partai Hanura Lampung, Yozi Rizal. “Tanya ke kakak Yozi Rizal saja,” kata Bupati Lampung Tengah (Lamteng) ini saat dihubungi lewat pesan WhatsApp kemarin. Hal senada juga diungkapkan Sekretaris DPW Partai NasDem Lampung Fauzan Sibron. Fauzan meminta agar dikonfirmasi ke Yozi Rizal apakah deklarasi Mustafa jadi dilaksanakan atau tidak. “Saya belum tahu, coba tanya ke pak Yozi Rizal saja,”elaknya.

Muhammad Syarif menyatakan Sudiwardono ditetapkan sebagai tersangka pemberi suap. Sementara Aditya tersangka pemberi suap. “Pemberian uang terkait perkara banding terdakwa Marlina Mona Siahaan, Bupati Bolaang Mongondow 2001-2006 dan 2006-2011, untuk mempengaruhi penahan dan agar

Sambungan dari Hal. 1 Sementara, Yozi Rizal sendiri malah mengaku belum mengetahui adanya rencana deklarasi yang menyertakan parpolnya. “Saya nggak tahu. Memangnya kata sapa mau ada deklarasi tiga partai? sampai saat ini saya belum tahu,”ungkap Yozi Rizal, kemarin (7/10). Sebelumnya, Wakil Ketua DPW Partai NasDem Wahrul Fauzi Silalahi kepada koran ini berharap tiga parpol akan hadir pada deklarasi Mustafa yang rencananya dilaksanakan hari ini. Sementara, di kalangan media massa, beredar nama Wali Kota Bengkulu Helmi Hasan yang akan mendampingi Mustafa dalam

Satu.. Di Kecamatan Parigi, dilaporkan banjir juga merendam lebih dari 200 rumah tersebar di wilayah Parigi. Diantaranya, kawasan Pondok Pesantren Babakan Jamanis di Dusun Pasir Kiara Desa Parigi, SD Cintaratu dan Dusun Cijalu, Dusun Patrol RT 02 RW 03 Desa Cibenda, Dusun Sukasari dan Dusun Karangnangka, Desa Bojong. Di Kecamatan Kalipucang, banjir merendam ratusan rumah di Desa Putrapinggan, Dusun Girisetra dan Dusun Pamotan Desa Kalipucang. Sementara di Kecamatan Padaherang, banjir merendam ratusan hektar lahan pesawahan serta puluhan rumah. Banjir juga mengakibatkan longsor di sejumlah wilayah. Diantaranya, 6 titik di sepanjang jalan Kalijati mengakibatkan akses jalan terputus. Merusak 1 rumah milik Rusman, warga Dusun Sangkanbawang RT 019/ RW 008 Desa Kalijati Kecamatan Sidamulih. Longsor juga merusak 3 rumah warga di Dusun Sentul RT 05 RW 02 Desa Sukanagara Kecamatan Padaherang. Wakil Bupati Pangandaran H Adang Hadari mengatakan, banjir dan longsor terjadi akibat intensitas hujan tinggi. “Hujan terjadi terus menerus selama seminggu terakhir, bukan hanya di wilayah kita tapi juga di Ciamis dan Tasikmalaya,

pilgub mendatang. Pasangan Mustafa-Helmi Hasan ini disebutsebut sudah tertuang dalam rekomendasi cagub-cawagub Partai Hanura ’’Terkait wakil, kita tidak bisa memastikan. Deklarasinya berpasangan atau tidak, kami koordinasikan dahulu,” ujar Wahrul. Terpisah, Helmi Hasan juga tak mau berkomentar tegas soal pencalonannya di Pilgub Lampung. ’’Siapa yang jadi gubernur Lampung dan wali kota Bengkulu, sudah Allah SWT tulis. Yang terpenting di mana pun kita berada dalam rida Allah SWT,” kata Helmi melalui pesan WhatsApp. (yud/wdi)

Sambungan dari Hal. 1 sementara kondisi tanah labil pasca musim kemarau,” ungkapnya kepada Radar saat memantau sejumlah wilayah terdampak. Dikatakannya, pemerintah daerah langsung melakukan upaya tanggap darurat dengan menerjunkan petugas dibantu para relawan Tagana, FKDM, SAR, Orari, Rapi, TNI Polri dan relawan lainnya. “Kita langsung mendirikan posko dapur umum lapangan, warga yang membutuhkan bantuan makanan, peralatan evakuasi atau tempat pengungsian diharapkan segera melapor untuk ditindaklanjuti,” ungkapnya. Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Nana Ruhena mengatakan lokasi longsor terparah terjadi di Desa Kalijati. “Selain menimpa jalan, longsor juga merusak rumah,” ujar. Dikatakannya, longsor merusak rumah milik Rusman(40), warga Dusun Sangkanbawang RT 019/ RW 008 Desa Kalijati Kecamatan Sidamulih. Rusman juga harus kehilangan seluruh anggota keluarganya. Anak, isteri serta ibunya tewas tertimbun material longsor. Yuyun (38) isterinya beserta tiga orang anak mereka yakni Aldi(6) dan Andika(10 bulan) tak sempat menyelamatkan diri. Begitu juga dengan Atih (50) ibu

Rusman yang juga tertimbun longsoran. “Kejadiannya sekitar pukul 01.00 dini hari, saat terjadi longsor korban sedang tidur, tiba-tiba saja tebing disamping rumahnya ambrol menjebol dinding kamar dan ruang keluarga,” ungkapnya. Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Dani Hamdani mengatakan, pihaknya menerjunkan seluruh anggota Tagana untuk melakukan evakuasi, pendataan dan membuka dapur umum lapangan. “Kita pusatkan dapur umum lapangan di kantor Desa Cikembulan, seluruh warga yang mengungsi akan kita suplai makanan, kita drop ke lokasi terdampak,” ungkapnya. Sutopo Purwo Nugroho, Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB, mengatakan longsor adalah bencana yang banyak menimbulkan korban jiwa. Selama tahun 2017 ini, tercatat 438 kejadian bencana longsor di Indonesia. ”Dampak longsor menyebabkan 95 orang meninggal dunia, 132 orang luka-luka, 43.416 orang menderita dan mengungsi, dan lebih dari 1.500 unit rumah rusak,” terangnya. Puncak musim penghujan diperkirakan pada Januari mendatang sehingga ancaman banjir dan longsor akan makin meningkat. (jpg/wdi)

tidak ada penahanan,” kata Laode kemarin. Aditya dijerat Pasal 6 Ayat 1 Huruf a atau Pasal 5 Ayat 1 Huruf a atau b atau Pasal 13 UndangUndang Nomor 31 tahun 1999 sebagaimana diubah dengan UU nomor 20 tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. Sementara Sudiwardono

dijerat Pasal 12 Huruf a atau b atau c atau Pasal 11 UndangUndang Nomor 31 tahun 1999 sebagaimana diubah dengan UU nomor 20 tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. Menurut Laode, pemberian suap itu diduga untuk memengaruhi putusan Sudiwardono yang menangani perkara banding

Marlina. Marlina sendiri sudah jadi terdakwa kasus korupsi tunjangan penghasilan aparatur desa (TPAPD) tahun 2010 senilai Rp 1,25 miliar. Ia menjalani vonis 5 tahun penjara. Namun atas vonis itu Marlina kemudian mengajukan banding. Selain menahan keduanya, KPK juga menyita uang sebanyak 64 ribu dollar Singapura sebagai

Tes.. Dalam tes ini, peserta akan diamati fisiknya oleh panitia dan dokter. Panitia akan memeriksa apakah ada cacat fisik ditubuh, tindik, atau tatto yang ada di badan. Apabila ada, kata Erwin maka peserta akan gugur. Pengumuman terakhir akan diumumkan pada Kamis (9/11) secara online. “Setelah dinyatakan lolos mereka akan Diklat prajabatan lamanya 28 hari sebelum mereka mengemban tugas sebagai penjaga tahanan,” katanya. Sementara untuk pelamar kategori S1 ada 280 orang yang dinyatakan lolos dalam tahap tes CAT SKD dan bakal mengikuti tes Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) pada Senin (9/10) mendatang. Tes sendiri digelar di UPT TIK Universitas Lampung. Erwin menjelaskan, untuk tes SKB bagi pelamar S1 akan dibagi dalam tiga sesi yakni disetiap sesinya ada 100 peserta. “SKB CAT untuk S1 berisi soal seputar formasi jabatan yg akan diambil dg bidang disiplin ilmunya,” kata Erwin. Nantinya, tes

SKB itu akan diakumulasikan dengan tes wawancara. Untuk tes wawancara pihaknya belum mengetahui apakah akan digelar di Lampung atau Jakarta. “Untuk jadwal tes wawancara itu mulai Senin (16/10) sampai Kamis (19/10),” kata Erwin. Erwin mengatakan, untuk mengan tisipasi listrik padam dalam tes CAT SKB pihaknya sudah menyiapkan genset untuk dapat menghidupkan ratusan komputer apabail listrik padam. Ia mengatakan selama tes CAT yang sudah dijalani banyak peserta yang tidak membaca persyaratan. Akibatnya banyak yang peserta gugur dan membuang waktu. Paling banyak, kata Erwin yakni dimana peserta salah mengenakan pakaian. Didalam aturan saat tes CAT peserta diwajibkan menggunakan pakaian kemeja putih polos dan celana dasar hitam. Tetapi ada saja peserta yang mengabaikan aturan sepel tersebut. “Ya akibatnya mereka harus ganti, bahkan kemarin itu ada yang sampai pinjam baju agar

bisa ikut tes,” tuturnya. Selain mengenai peserta yang salah kostum juga ada peserta yang terkadang lupa membawa data diri seperti KTP. Padahal, kata dia data diri tersebut penting. “Kalau tidak ada ya menunjukan nomor kehilangan dari kepolisian,” tuturnya. Ia pun meminta agar peserta wajib teliti membaca aturan main dalam tes CAT tersebut. Honorer Siap Demo Terpisah, Forum Honorer Kategori Dua Indonesia (FHK2I) mengancam bakal menggelar aksi demonstrasi untuk memperjuangkan nasib agar bisa diangkat jadi PNS. Hal ini dikemukakan Ketua Umum FHK2I Titi Pur waningsih. Menurut Titi, pihaknya mendorong keseriusan pemerintah membahas revisi UU ASN. Aksi tetap dipusatkan di Istana Negara tapi bagi yang tidak bisa ke Jakarta diwajibkan demo di daerah masing-masing. Dia mengungkapkan, walaupun dana terbatas tapi honorer K2 sudah sepakat untuk berjuang

Pesta.. “Kelompok ini menggunakan tempat SPA untuk mengamuflase agar tidak kelihatan. Jadi dia masuk ke dalam SPA ini bisa sendirian bisa berpasangan,” kata Argo. Dalam kasus ini, Argo mengaku pihaknya masih melakukan penyelidikan. Sementara, 51 pria gay itu diamankan untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut. Diantaranya ada yang merupakan warga negara Singapura, Tiongkok, Thailand dan Malaysia. Sebanyak 6 orang telah ditetapkan sebagai tersangka. Sisanya akan dipulangkan namun tetap dikenakan wajib lapor. Satu orang tersangka berinisial HE berstatus buron. “Kami menetapkan enam orang tersangka,” kata Argo. Selain HE yang masih buron,

barang bukti OTT. Saat menangkap Sudiwardono di hotel, KPK menyita sebanyak 53 ribu dolar Singapura yang dari dua amplop. Sementara, dari dalam mobil Aditya KPK menyita 11 ribu dollar Singapura. Uang itu diduga bagian dari perjanjian suap sebesar 100 ribu dollar Singapura atau sebesar Rp1 miliar. (net/wdi)

Sambungan dari Hal. 1 habis-habisan. Titi optimistis jumlah massa yang akan datang ke Jakarta bisa puluhan ribu orang. “Demo ini adalah permintaan honorer K2. Sebagai ketum saya harus memenuhi permintaan mereka,” ujarnya. Sementara Karo Hukum Komunikasi Informasi Publik (HKIP) Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPANRB) Herman Suryatman mengatakan, tidak ada dasar kuat untuk mengangkat honorer K2 menjadi CPNS. “Kalau mau demo itu hak honorer. Kami tidak bisa memenuhi permintaan honorer K2 karena dasar hukumnya tidak ada,” kata Herman kepada JPNN (grup Radar Lampung) kemarin. Menurut Herman, sejauh ini belum ada perkembangan apaapa tentang revisi UU Aparatur Sipil Negara (ASN). Apalagi, internal pemerintah belum membahas soal revisi UU tersebut. “Ini masih sibuk urus penerimaan CPNS pelamar umum,” ucap Herman. (nca/jpg/wdi)

Sambungan dari Hal. 1 lima tersangka lain berinisial HE, GG, GCMP, NA, TS dan K. “Mereka mulai hari ini dilakukan penahanan,” ungkap Argo. Keenam tersangka, kata Argo, memfasilitasi dan pegawai di sauna itu. “Ada yang menjadi owner, ada yang menjadi pengelola, kasir, karyawan yang ngasih peralatan, ada yang ngasih tiket,” jelas Argo. Para penyuka sesama jenis tersebut menggunakan tempat spa dan sauna untuk mengelabui aktivitas mesum mereka. Bagi para pengunjung yang hendak masuk ke tempat itu dipungut bayaran Rp165 ribu. Bonusnya, pengunjung mendapat alat kontrasepsi. Para tersangka diancam dengan pasal 30 junto pasal 4 ayat 2 Undang-undang Nomor 44

Tahun 2008 dan atau paaal 296 KUHP dengan ancaman hukuman enam tahun. “Saat ini masih menyelidiki lama waktu beroperasinya termasuk apakah masuk dalam jaringan internasional atau tidak,” kata Argo. Dari penangkapan itu, polisi juga menyita sejumlah barang bukti. Diantaranya uang tunai Rp14 juta, berkas spa, 14 nota, 12 handuk, rekening koran hingga 13 botol alat perangsang. Terpisah, anggota DPD RI Fahira Idris mengapresiasi pengungkapan kasus tersebut. Menurut Fahira, pengungkapan kasus serupa juga berhasil dilakukan Polda Metro pada Mei 2017 tepatnya pesta seks kaum gay di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Barat. Artinya pada 2017

Kirim.. Untuk saat ini Magma Indonesia baru bisa diunduh di sistem operasi Android. Rencana pengembangan ke iOS tertunda karena ketiga pembuatnya sibuk memantau Gunung Agung di Bali yang saat ini berstatus awas. Sebelum Magma Indonesia tercipta, hasil analisis petugas pantau gunung api harus melalui banyak tahap untuk sampai ke masyarakat. Dari petugas di lapangan, hasil analisis dikirim dalam bentuk surat elektronik ke PVMBG. Kemudian dikoreksi sebelum dilaporkan kepada kepala Badan Geologi. Setelah ditandatangani, hasil analisis kembali ke PVMBG yang lantas dikirim melalui faksimile kepada pemerintah provinsi. Selesai? Belum. Untuk sampai ke masyarakat, hasil analisis diturunkan lagi kepada aparat kecamatan, kelurahan atau desa, sampai dusun. Proses panjang itu jelas memakan waktu. Padahal, ada saatnya hasil analisis aktivitas gunung api harus segera diterima masyarakat. Misalnya dalam kondisi darurat seperti yang terjadi di Gunung Agung saat ini. Jika telat mengambil langkah, fatal akibatnya. Apabila demikian, waktu dan tenaga petugas pantau gunung api terbuang percuma. Saban

seluruh subjek terkait senpi dan bahan peledak. Baik dalam hal pertahanan negara, fungsi kepolisian dan penegakan hukum, serta kebutuhan masyarakat sipil. Yang dimaksud masyarakat sipil adalah sejumlah kementerian tertentu dan individu dengan alasan khusus. Naskah akademik itu juga menawarkan pendekatan siklus penuh untuk mengatur senjata api dan bahan peledak. Mulai penelitian rancang bangun hingga pemusnahannya. (jpg/wdi)

ini sudah dua kasus pesta gay di Jakarta yang berhasil diungkap. Hal ini menandakan praktikpraktik seperti ini, tidak tertutup kemungkinan sering berlangsung di Jakarta. Padahal ancaman hukumannya cukup berat. Jika dijerat dengan Undang-Undang Pornografi mulai dari membuat, menyiarkan (publikasi), m e naw a r k a n , m e m p e rjualbelikan, dan menyediakan pornografi, ancamannya bisa 15 tahun penjara. “Kalau ada pesta seks sesama jenis pasti ada penyelenggaranya dan pasti ada publikasinya, walau untuk kalangan terbatas. Jadi saya harap polisi menjerat para pelaku dengan Undang-Undang Pornografi karena semua unsur terpenuhi,” jelas Ketua Komite III DPD ini. (jpg/wdi)

Sambungan dari Hal. 1 hari mereka bekerja nyaris tanpa henti, tetap saja hasil analisis yang mereka buat lambat sampai ke masyarakat. Sebagai salah seorang staf PVMBG, Anto resah mengetahui hal itu. Maka, diam-diam dia mulai merancang laman khusus yang mampu menjadi ruang data bencana geologi. Bukan hanya letusan gunung api, tapi juga gempa bumi, tanah longsor, dan tsunami. Dengan potensi bencana geologi tinggi, pikir Anto, Indonesia wajib punya ruang data tersebut. ”Saat masuk CPNS di PVMBG, saya langsung buat,” ucap dia. Semula Anto membuatnya hanya untuk kebutuhan sendiri. Dia ingin seluruh hasil analisisnya tersimpan rapi serta dapat dilihat kapan pun dan dari mana pun. Namun, idenya berkembang. Pria kelahiran Probolinggo, Jawa Timur, itu ingin semua hasil analisis dari petugas pantau punya tempat khusus. Tanpa perintah, secara bertahap Anto membuat laman tersebut. Dia mengerjakan itu di sela tugas pokoknya. Ketika senggang di kantor pusat PVMBG maupun saat bekerja di lapangan. Bahkan, waktu luang saat bertugas di Pos Pantau Gunung Api Agung dia pakai untuk meningkatkan performa laman Magma Indo-

nesia. ”Karena suka-suka buatnya, tidak ada tekanan,” ujar dia. Apalagi setelah PVMBG memberikan dukungan. Dua tahun lalu Kasubbid Mitigasi Gunung Api Wilayah Timur Devy Kamil Syahbana mengajak Anto bekerja sama. Sejak saat itu Anto tahu bahwa Devy punya gagasan serupa dengan dirinya. Lebih dari itu, mereka pun memiliki visi senada. Yakni menyampaikan hasil analisis aktivitas gunung api secepatcepatnya. Lantaran kemajuan zaman begitu pesat, mereka sepakat itu wajib dilakukan. Laman Magma Indonesia terus dikembangkan. Mereka turut menggaet pengamat gunung api yang kini juga bekerja di PVMBG, Syarif Abdul Manaf, untuk membuat aplikasi berbasis Android. Jadilah mereka sebagai trio pengembang Magma Indonesia. Meski punya kesibukan yang tidak bisa ditinggalkan, ketiganya berhasil membuat dan menyebar aplikasi tersebut. Terakhir Jawa Pos mengakses Google Play Store Rabu lalu (4/10), Magma Indonesia sudah diunduh 10 ribu akun. Penilaian terhadap aplikasi yang kali pertama dilempar ke publik awal Februari lalu itu pun baik. Apalagi setelah di-update

tiga bulan lalu. Sistem maupun tampilan muka aplikasi tersebut semakin baik. Berbeda dengan aplikasi milik kebanyakan institusi pemerintah, Magma Indonesia dikembangkan bertiga oleh Anto, Devy, dan Syarif. Tanpa bantuan konsultan, apalagi dari perusahaan swasta. Bahkan, mereka tidak menggunakan anggaran pemerintah. Seluruhnya mereka kerjakan sendiri. ”Dengan sumber daya dan alat yang ada di PVMBG, Badan Geologi, dan Kemen ESDM,” jelas Devy. Serupa dengan Anto, ketika diwawancarai, Devy juga tengah bertugas di Pos Pantau Gunung Api Agung. Dia bersama timnya datang sejak status Gunung Agung waspada. Dua pekan lebih bertugas memantau aktivitas gunung tertinggi di Bali itu, Devy semakin yakin Magma Indonesia harus terus diperbarui. Baik aplikasi maupun lamannya. Sebab, tidak hanya penting untuk menjembatani petugas pantau gunung api dengan masyarakat, aplikasi dan laman itu juga penting untuk menunjang berbagai kebutuhan masyarakat. Khususnya yang tinggal di sekitar gunung api. Magma Indonesia bisa menjadi pemandu mereka. Misalnya ketika status gunung api naik menjadi awas. Masyarakat

bisa mengunduh peta kawasan rawan bencana (KRB). Mereka juga boleh mencetak dan memperbanyak peta tersebut untuk kepentingan bersama. ”Tidak perlu minta ke PVMBG atau BNPB,” kata Devy. Bagi yang sudah memiliki dan terbiasa memakai telepon pintar, Magma Indonesia bisa menjadi petunjuk untuk menjangkau zona aman dari zona bahaya. Petunjuk itu tidak dibuat sembarangan, tapi sudah melalui riset panjang. Devy bersama timnya juga memakai histori gunung api untuk membuat peta tersebut. Dengan begitu, pemerintah setempat juga bisa menjadikan peta tersebut sebagai dasar sebelum mengevakuasi masyarakat. Lebih dari itu, ke depan Magma Indonesia bisa menjadi acuan pemerintah ketika membuat atau memperbarui rencana tata ruang wilayah (RTRW). Magma Indonesia bakal terus di-update sehingga bisa memetakan zona aman dan 69 gunung api di Indonesia. Devy juga mengatakan bahwa data yang diunggah PVMBG dalam aplikasi tersebut terus diperbarui. Mereka tidak hanya membenahi fitur interaksi dengan masyarakat, tapi juga menambah sejumlah informasi seperti sejarah setiap gunung api. Termasuk di

antaranya sejarah letusan tiaptiap gunung api. Soal tanda bahaya ketika ada gunung api naik status, masyarakat tidak perlu pusing. Dengan Magma Indonesia, mereka pasti mendapat notifikasi setiap kali ada perubahan. Bukan hanya gunung api, peringatan untuk penerbangan pun demikian. ”Sebelumnya tidak ada yang kasih rekomendasi penerbangan dengan dasar aktivitas gunung api,” ungkap Devy. Pria berperawakan jangkung itu juga menjelaskan, pemberitahuan otomatis bakal muncul begitu terdapat tanda-tanda bencana geologi lainnya. Baik tanah longsor, gempa bumi, maupun tsunami. Tidak heran jika aplikasi tersebut bisa menjadi rujukan penataan wilayah. Juga bagi para pendaki sebelum naik gunung. ”Baiknya mereka tahu kondisi gunung yang akan didaki. Bagaimana statusnya, aman atau tidak,” tutur dia. Berbagai keunggulan itu turut membawa Magma Indonesia menyingkirkan lebih dari 3.500 inovasi dari kementerian dan lembaga di seluruh Indonesia. Mereka masuk 40 besar kompetisi inovasi informasi pelayanan publik yang diselenggarakan Kemen pan-RB. Pertengahan bulan depan Magma Indonesia

diadu lagi dengan beragam inovasi informasi pelayanan publik dari banyak negara. Trio peracik Magma Indonesia dari PVMBG diundang ke Paris untuk menunjukkan kehebatan buah pikir dan kerja keras mereka kepada dunia. Adalah ajang Edge of Government Innovation Award 2018 yang mengundang mereka. Itu menjadi kebanggaan tersendiri bagi Anto, Devy, dan Syarif. Sekaligus menjadi kesempatan mereka untuk membuktikan lagi, banyak hal di tanah air yang patut dibanggakan. Apalagi, Magma Indonesia disebut-sebut sebagai aplikasi dan laman resmi mitigasi bencana geologi terintegrasi pertama di dunia. ”Memang sudah ada yang lain. Tapi, yang resmi dari pemerintah dan terintegrasi baru Magma Indonesia,” ungkap Devy. Sayang, Jawa Pos (Grup Radar Lampung) tidak bisa berjumpa dengan Syarif. Sebab, dia tengah bertugas di tempat lain. Namun, Devy dan Anto memastikan, komitmen mereka bertiga kuat. Dalam waktu dekat, mereka ingin aplikasi Magma Indonesia juga bisa diunduh dan dipakai pengguna iOS. Sehingga bisa menjangkau lebih banyak elemen masyarakat. Tentu saja dengan harapan semakin besar manfaatnya. (wdi)


BURSA KERJA

MINGGU, 8 OKTOBER 2017

9 Tips

Melamar Perkerjaan di Bursa Kerja PERUSAHAAN di zaman modern kini membuka rekrutmen karyawan baru secara online. Namun, bursa kerja yang merupakan tempat perusahaan-perusahaan yang membutuhkan karyawan baru tetap diserbu jobsekeer. Para pencari kerja memanfaatkan jobfair sebagai sarana networking dan memperkenalkan diri mereka ke pihak perusahaan. Sedangkan bagi perusahaan, bursa kerja merupakan wadah untuk mencari kandidat yang berkualitas untuk mengisi posisi kerja yang kosong dibutuhkan perusahan tersebut. Lalu apa yang harus kita siapkan untuk masuk ke bursa kerja?

FOTO DOKUMENTASI RADAR LAMPUNG

DUA POSISI: Optik Modern sedang mencari dua tenaga kerja yang diposisikan sebagai general affair dan web design untuk penempatan di Bandarlampung.

Optik Modern Butuh General Affair dan Web Design BANDARLAMPUNG – Optik Modern kembali membuka lowongan pekerjaan bagi Anda yang mempunyai semangat kerja, profesional, aktif, dan dinamis untuk mengisi posisi general affair (GA) dan web design. Untuk yang berminat, lamaran ditunggu paling lambat akhir Oktober 2017.

“Saat ini kami membutuhkan satu orang General Affair dan satu orang Web Design,” kata General Manager (GM) Optik Modern Lampung, Shinta Luli, kemarin. Ia menjelaskan, kualifikasi yang diperlukan untuk posisi GA yakni, wanita usia maksimal 30 tahun, pendidikan minimal D3 segala

jurusan, diutamakan berpengalaman, sehat jasmani dan rohani, serta memiliki attitude yang baik. Sementara untuk kualifikasi Web Desain, pria atau wanita, usia maksimal 25 tahun, pendidikan minimal D3 komputer, berpengalaman di bidangnnya,

menguasai PHP, HTML, MySQL, Jujur, Rajin dan bertanggungjawab. Bagi yang berminat dan memenuhi kualifikasi dapat mengirimkan langsung CV dan lamaran lengkap ke kantor Optik Modern di Jalan Tengku Umar No. 66, Bandarlampung, tepatnya di Pertigaan RSUDAM. (pip/c1/kyd)

Sales Properti Berpengalaman, Daftar ke Sini BANDARLAMPUNG - PT Royalindo Cipta Griya Lampung, perusahaan swasta nasional yang bergerak di bidang pengembangan perumahan, sedang membutuhkan sales executive untuk memasarkan Katibung Royal Residence, Lampung Selatan. Holi, manager marketing Royalindo Cipta Griya Lampung, mengatakan, saat ini pihaknya tengah mencari tenaga sales executive dalam jumlah besar untuk memasarkan produk perumahan Royalindo Cipta Griya. “Kami tengah membangun perumahan Katibung Royal Residen, jadi kantor pemasaran kita ada di Katibung, Lampung Selatan,” kata Holi, kemarin. Menurutnya, kualifikasi yang

FOTO PRIMA IMANSYAH/RADAR LAMPUNG

PASARKAN KATIBUNG RESIDENCE: PT Royalindo Cipta Griya membutuhkan banyak sales executive untuk memasarkan Katibung Royal Residence di Lampung Selatan.

dibutuhkan yakni, pria atau wanita, usia maksimal 30 tahun, berpenampilan bersih, rapi dan

menarik, aktif dimedia sosial, motivasi tinggi, memiliki kendaraan pribadi dan

DI BUTUHKAN SEGERA !!!

LANGKAH BIJAK LANSIA 75 TAHUN ATASI KOMPLIKASI HIPERTENSI

Dari kawasan Tuminting, Manado, Sulawesi Utara, koresponden kami mengabarkan beberapa bulan yang lalu ada seorang lansia tengah kesulitan mengatasi komplikasi hipertensi yang sudah 2 tahun dideritanya. “Awalnya makan tak teratur, ditambah lagi dengan usia yang kini sudah 75 tahun. Saya merasa daya tahan tubuh ini sudah tak sekebal dulu. Saya kira sakit biasa saja, tapi ketika diperiksa hasilnya membuat saya terkejut. Mulai dari hipertensi dengan nilai 210/100 mmHg, kolesterol 225 mg/dL dan asam urat dengan indikasi zat purin 9.” Keluh wanita bernama lengkap Yulin Pakaya itu. Hipertensi ialah suatu kondisi dimana tekanan darah dalam tubuh seseorang berada pada posisi diatas batas normal. Tekanan darah normal untuk orang dewasa berada di angka 120/80 mmHg sampai 139/89 mmHg. Sedangkan kolesterol merupakan

metabolit yang mengandung lemak sterol yang ditemukan pada membran sel dan disirkulasikan dalam plasma darah. Jika kadar kolesterol dalam darah tinggi disebut dengan hiperkolesterolemia. Lalu bagaimana dengan asam urat? Asam urat bukanlah suatu penyakit, melainkan suatu keadaan ketika zat purin dalam tubuh sangat tinggi. Hal ini dipengaruhi akibat penderita terlalu banyak mengkonsumsi yang menganduk zat purin tinggi. Akibat keluhan penyakitnya itu ibu 3 anak ini mengaku merasa kesulitan jika hendak bangun dari duduknya. Ketika berjalan pun kakinya terasa sakit dan pada malam hari ia juga menjadi susah tidur. Belum lagi dengan badan yang terasa berat, pegal dan linu. Namun ternyata, semua keluhan itu semua berakhir pada pertengahan bulan Juni kemarin, karena wanita yang akrab disapa Bu Uli tersebut menemukan solusi untuk komplikasi hipertensinya. “Sejak dianjurkan mengkonsumsi Rampahoni secara teratur oleh teman, kini semua keluhan saya sudah kembali normal. Tensi darah sudah 140/90 mmHg, begitu juga dengan kadar asam urat dan kolesterol yang sudah kembali normal. Sekarang mau aktivitas berat juga tak jadi masalah, karena badan saya sudah terasa ringan kembali tanpa ada rasa pegal dan linu.” Jelas seorang ibu rumah tangga itu bahagia. Rampahoni ialah ramuan herbal yang menggunakan Buah Mahoni

sebagai bahan baku utamanya, yang kemudian dipadukan dengan rempahrempah lainnya sehingga berkhasiat dengan rasa yang enak di lidah. Dalam farmakologi Cina dan pengobatan tradisional pun disebutkan bahwa Buah Mahoni memiliki sifat pahit, dingin, antipiretik (penurun panas), antijamur dan antihipertensi (mampu menurunkan dan menormalkan tekanan darah tinggi). Selain itu, kandungan Saponin dan Flavonoid pada Buah Mahoni yang menjadi bahan baku utama Rampahoni berguna untuk melancarkan peredaran darah, terutama untuk mencegah tersumbatnya saluran darah, mengurangi serta menetralkan kadar kolesterol jahat dan penimbunan lemak pada dinding pembuluh darah, dapat mengobati asam urat, berfungsi sebagai antiperadangan pada dinding lambung dan antibakteri bagi Helicobacter Pylori, yakni bakteri penyebab penyakit maag. Rampahoni sudah tersedia di Apotek dan Toko Obat terdekat di kota anda. Untuk info lebih lanjut silakan hubungi 0812-1472-3003. Bandar Lampung: Apt. Enggal, Apt. Indra Jaya, Apt. Rosa, Apt. Enggal Bagas, Apt. Gemari, Apt. Nova. Panjang: Apt. Panjang. Teluk: Apt. Florence. Metro: Apt. Sari Waras, Apt. Jodo. Natar: Apt. Marpha. Kalianda: Apt. Rajabasa. Sidomulyo: Apt. Farma Medika. Bandar Jaya: Apt. Rafael. Pringsewu: Apt. Ibnu Sina, Apt. KJ Farma. Dinkes P-IRT: 5133203041184.20.

diutamakan berpengalaman di bidang properti. Ia menjelaskan, calon pelamar akan mengikuti beberapa tahapan seleksi yang meliputi, seleksi berkas, test tertulis dan wawancara. ”Adapun fasilitas yang di dapat bagi karyawan, gaji pokok UMR, insentif tanpa batas, jenjang karir, BPJS ketenagakerjaan, BPJS Kesehatan dan tunjangan lainnya,” ujarnya. Bagi yang berminat dan memenuhi kualifikasi dapat mengirimkan lamaran dan CV lengkap ke alamat Royalindo Cipta Griya di Jalan RA. Basyid Ruko Perum Arum Lestari 4 Blok B No 7-8, Tanjungsenang, Bandarlampung. “Lamaran kami tunggu paling lambat 15 Oktober 2017,” tandasnya. (pip/c1/kyd)

1. 2. 3. 4.

KEPALA KASIR KASIR FURCHASING WAITRESS

5. OFFICE BOY/ UMUM 6. RUNNER 7. BARISTA 8. TEHNISI

Persyaratan : FASILITAS : 1. Wanita usia max 22 thn (1 - 6) GAJI, INSENTIF, UANG 2. Single MAKAN, UANG LEMBUR 3. Berpenampilan menarik & Luwes. & JENJANG KARIR. 4. Pria max 22 thn (7&8) 5. Berpengalaman lebih di sukai. 6. Jujur, bertanggung jawab, disiplin, bisa bekerja sama dalam team.

WALK INTERVIEW KAMIS - SABTU, 5 - 7 OKT 2017 JAM 14.00 WIB

STARS ON THE ROCK JL.ZA.PAGAR ALAM NO. 15-16 LABUHAN RATU KEDATON B.LAMPUNG. TELP : 0721 - 701988

PEMBERITAHUAN

1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8.

Kosong Kosong Budi Rohman Syafrudin Umar Fauzi Lisa Agus Mal Aprida Hilal

9. 10. 11. 12. 13. 14. 15. 16.

Rina Hastuti Kosong Maulana Ny.Anjar Ny.Anjar Opan Aprida Hilal Damiri Oyong

17. Damiri Oyong 18. S.Naninggolan 19. Ny.Hesti 20. Agus Dayat 21. Agus Dayat 22. Kosong 23. Dewi Utami 24. Kosong

Ket : Garis tebal hitam batas tanah Luas tanah : 10.100M2 sesuai ket (sporadik) Catatan : Jika kurang jelas hubungi pemilik ahli waris

( Ahmad Deni Natanegara,SH.) HP : 0853 5724 9276

Penampilan Banyak sekali para pencari kerja datang ke Bursa Kerja dengan memakai celana jean, sepatu sport/snecker, pakai hem namun tidak dimasukan. Hal tersebut secara tidak langsung akan memberi gambaran tentang kepribadian Anda. dan menggunakan pas photo yang menggunakan kaos oblong. Datanglah dengan berpakaian rapi seperti hem lengan panjang atau rok dibawah lutut, celana kain panjang (no jean), dan sepatu pantovel ke Bursa Kerja. Karena sebagian besar perusahaan langsung melakukan interview kepada calon kandidat.

Percaya Diri Percaya diri merupakan sangat penting untuk menjaga Anda tetap tenang untuk menghadapi banyak orang. Dengan rasa percaya diri anda akan berani dan tidak malu untuk bertanya dengan baik kepada perusahaan. Karena sepintar apapun seseorang tapi kalau tidak percaya diri pasti akan gugup dan ragu untuk bertanya. Bahkan saat melakukan test wawancara mereka tidak bisa konsentrasi dan merasa tidak siap. Aktif Bertanya Tunjukkan rasa percaya diri Anda dengan berani bertanya langsung ke perusahaanperusahaan secara langsung mengenai lowongan dan kualifikasi yang perusahaan inginkan. Jadi kita dapat mengetahui apakah kita masuk atau tidak dalam kualifikasi perusahaan tersebut. Karena bila kita langsung memasukan cv dalam perusahaan tanpa melihat kualifikasi akan terasa percuma. Sebab cv kita hanya akan dibaca dan tidak ada tindak lanjuk ke sesi test atau interview. Keputusan Langkah terakhir bila Anda sudah siap masuk ke Bursa Kerja adalah memasukan cv ke perusahaan yang sudah anda pilih sesuai dengan hati Anda. jangan sampai salah pilih memasukan CV Anda ke perusahaan yang bermasalah. Karena di dalam bursa kerja yang baik sekalipun atau yang diselenggarakan oleh Disnaker masih banyak oknum perusahaan yang melakukan, penipuan, moneyjob, dan atau melakukan Penahanan Ijazah Asli sebagai Jaminan Kerja. Jadi pertimbangkan sebaik mungkin. (net/c1/kyd)

PENGUMUMAN Dicari Nama : ALI ARDA Nama Lama : NIZIR Alamat : Gunung Kemala Timur Asal Pugung Lemong, Pesisir Barat Ciri-ciri Tinggi 155Cm, Rambut Bagian Depan Botak, Mata Lebar/ Belok, Bagi Yang Menemukan Atau Mengetahui Keberadaanya Mohon

Hubungi : Hi.Susiawan 0813 7787 2004 Pasar Kota Krui Kab.Pesisir Barat Bagi Yang Menemukan Akan Diberi Imbalan Santunan Rp.1.000.000


10

MINGGU, 8 OKTOBER 2017

Berharap Eksis Terus EKO SAPUTRA KETUA UMUM KTRIC

”Pesan saya untuk semua anggota khususnya anggota yang baru bergabung, jaga tali silahturahmi dan mari bersama-sama membesarkan nama HTCI dan Katric.”

ANDREW PRATAMA KETUA UMUM MOTIG PESAWARAN

Untuk semua punggawa Motig jangan banyak mengeluh dan yang terpenting harus mengikuti semua aturan yang berlaku” FOTO-FOTO TEGAR MUJAHID/ RADAR LAMPUNG

Anggota komunitas pecinta Honda Tiger berfoto bersama saat acara Nongkrong Bareng Komunitas yang berlangsung di halaman Graha Pena Lampung, kemarin.

Suasana acara

as, kemarin.

reng Komunit

Nongkrong Ba

Oi BPK Lampung Selatan ikut memeriahkan acara Nongkrong Bareng Komunitas.

BANDARLAMPUNG - Tiap Sabtu malam Radar Lampung mengadakan acara Nongkrong Bareng Komunitas. Kemarin (7/10) acara yang berlangsung di halaman Graha Pena Lampung-markas Radar Lampung-itu dimeriahkan komunitas pencinta Honda Tiger. Diantaranya Honda Tiger Club Lampung (HTCL), Kotabumi Tiger Rider Club (KTRIC), dan Motor Tiger (Motig) Pesawaran. Tak ketinggalan Oi BPK Lampung Selatan yang

dalam kesempatan itu membawakan lagulagu Iwan Fals. Ketua Umum HTCL Andi Kesuma senang bisa berpartisipasi dalam acara ini. ”Kami berharap acara nongkrong bareng komunitas ini eksis terus. Sebab lewat acara ini bisa menjaga tali silahturahmi antar anggota komunitas pecinta Honda Tiger,” jelasnya. Pria yang akrab disapa disapa Aloy itu juga menjelaskan mengenai keikutsertaan

mereka pada agenda dua tahunan HTCI yakni jambore nasional yang akan berlangsung di Sukabumi, Jawa Barat, 14 Oktober nanti. ” Jambore nasional akan diikuti 247 klub Honda Tiger se-Indonesia. Ini merupakan kegiatan yang dilakukan setiap dua tahun sekali. Kita akan berangkat dari Lampung pada 13 Oktober bersama dengan klub Honda Tiger dari Bangkabelitung, Bengkulu, dan Sumatera Selatan,” bebernya. (ega/ewi)

Deputy Manager Event Organizer Radar Lampung Maria Ulfa menyampaikan sambutan.

Erwin Sajjah (kanan) perwakilan Radar Lampung bersama pemenang doorprize.

Maria Ulfa meneyerahkan suvernir kepada perwakilan Honda Tiger Club Lampung (kiri).


11

MINGGU, 8 OKTOBER 2017

Halep Raih Puncak

SIMONA HALEP

FOTO REUTERS

BEIJING - Absennya Serena Williams lantaran cuti melahirkan membuat persaingan memperebutkan ranking satu dunia tunggal putri terus panas sepanjang 2017. Baru empat minggu Garbine Muguruza merasakan gelar tersebut, kemarin petenis Spanyol itu harus rela peringkatnya kembali melorot. Giliran Simona Halep yang memastikan diri menjadi petenis kelima yang akan merasakan ranking satu dunia di 2017. Halep memastikan hal itu pasca menembus partai final Tiongkok Terbuka dengan menghempaskan Jelena Ostaspenko dua set langsung 6-2, 6-4, kemarin. Petenis 26 tahun tersebut tidak bisa menahan haru usai memenangi pertandingan. Pasalnya, victory tersebut juga mengantarnya membuat beberapa catatan penting lain. Dia kini resmi menjadi petenis ke-25 sepanjang era terbuka WTA (asosiasi tenis putri) yang pernah merasakan ranking satu dunia. Untuk petenis asal Rumania, dia adalah petenis putri pertama yang sanggup menembus pucuk ranking dunia. Selain itu, kemenangan atas Ostapenko sekaligus pembalasan lunas Halep pasca di final grand slam Prancis Terbuka Juni lalu takluk straight set di tangan petenis Latvia

20 tahun tersebut. Saat itu Halep kalah 6-4, 4-6, 3-6. ”Kalau tidak salah, ini kali pertama saya menitikan air mata di lapangan,” ucap finalis grand slam Prancis Terbuka dua kali tersebut dilansir AFP. ”Ini momen terbaik sepanjang hidup saya. Saya ingin selalu mengenangnya,” tambahnya. Halep meneruskan permainan agresif yang dia peragakan sejak babak pertama. Untuk mencapai babak final Tiongkok Terbuka pertamanya ini, pemilik 15 titel WTA sepanjang karir itu juga lebih dulu menghempaskan mantan ranking satu dunia Maria Sharapova dua set langsung 6-2, 6-2 di babak ketiga. Itu menjadi kemenangan pertamanya atas Sharapova dalam delapan kali pertemuan. Kemarin dia memenangi 75 persen poin dari servis pertama. Permainan Halep juga luar biasa dengan hanya terkena breakpoint sekali sepanjang laga. ”Besok (hari ini, red) saya harus me-restart semuanya. Berusaha memulai semuanya dengan sama baiknya. Berbuat maksimal dan sebaik mungkin,” ucap Halep. (jpg/ewi)

AGENDA LIGA 1 Minggu, 8 Oktober 2017 Bali United vs Arema FC (tvOne pukul 18.30 WIB) FRIENDLY MATCH Minggu, 8 Oktober 2017 Indonesia U-19 vs Thailand U-19 (RCTI pukul 18.30 WIB) KUALIFIKASI PD 2018 ZONE UEFA Minggu, 8 Oktober 2017 Lithuania vs Inggris (MNC Sports pukul 23.00 WIB) Senin, 9 Oktober 2017 Jerman vs Azerbaijan (RCTI pukul 01.45 WIB) Jadwal bisa berubah sewaktu-waktu bergantung kebijakan stasiun televisi.


12

MINGGU, 8 OKTOBER 2017

SUDAH MEMBACA TANDA BAHAYA

TURIN – ”Italia gagal lolos ke Piala Dunia? Itu seperti sebuah tragedi negeri ini,’’ sebut pelatih Italia Giampiero Ventura, seperti dikutip ESPN, pekan lalu WIB. Lewat pernyataannya itu, Ventura sepertinya sudah membaca tanda bahaya bagi skuad asuhannya. Terbukti, Italia kemarin hanya mampu bermain imbang 1-1 saat menjamu Makedonia. Padahal, Italia sempat memimpin melalui gol Giorgio Chiellini pada menit ke-40. Namun, Gli Azzurri—julukan timnas Italia— harus gigit jari. Ini setelah Aleksandar Trajkovski menyamakan kedudukan pada menit ke-77. Hasil seri di Olimpico Grande Torino, Turin itu, memastikan Italia bertengger di zona playoff. Sebab, tiket lolos otomatis sudah menjadi milik Spanyol yang sukses melibas Albania dengan skor 3-0. Dan, apapun hasil laga melawan Albania pada matchday terakhir grup G Selasa lusa WIB (10/10), Gianluigi Buffon dkk tetap harus menunggu hasil drawing playoff yang baru digelar pada 17 Oktober nanti WIB. Hanya, dari laga kemarin WIB Ventura sudah mencium tanda bahaya itu. ”Apabila dalam playoff nanti kami bermain seperti babak kedua, maka berakhirlah peluang kami,’’ kata Ventura, dalam konferensi persnya seperti dikutip Football Italia. Penampilan Italia pada babak kedua memang kontras dengan babak pertama.

Nyaris tak ada ancaman yang mereka berikan setelah unggul satu gol. Ventura beralasan, level kebugaran pemainnya drop di babak kedua. ”Saya tak bisa mendapatkan performa seperti apa yang saya inginkan. Kini fokus kami mengembalikan energi pemain lagi,’’ ungkap nahkoda 69 tahun itu. Ventura mengelak jika anak asuhnya kehilangan konfidensi pada babak kedua. Ventura pun menerima hujatan dan boo yang disuarakan fans Italia setelah gol penyama Makedonia. ”Kritik atau pujian, negatif atau momen yang positif sudah pernah saya dapatkan, seperti layaknya para pelatih lainnya,’’ lanjutnya. Ventura berkilah, bukan hanya Italia. Jerman atau Spanyol pasti akan kesulitan meredam Makedonia. ”Bahkan, mereka (Makedonia) nyaris menahan (Spanyol),’’ kilah eks pelatih Torino itu. Terpisah, Chiellini kepada RAI Sport mengakui ada efek di balik kekalahan dari Spanyol bulan lalu. Kekalahan itu membuat Buffon dkk. berpikir, bahwa mereka mentok hanya bisa menembus playoff. ”Kami pun di laga-laga setelahnya (lawan Spanyol) jadi kehilangan antusiasme,’’ ungkap Si Kingkong, begitu julukan Chiellini. Tapi dia berharap itu bisa dihilangkan pada playoff bulan depan. ”Lebih rileks dan lebih kalem, itu yang kami butuhkan,’’ tambah bek Juventus itu. (jpg/ewi)


13

MINGGU, 8 OKTOBER 2017 KEBERADAAN teknologi emang memudahkan beberapa aktivitas yang dulu dilakukan manual. Salah satunya, menulis. Kalau dulu tulisan tangan adalah hal yang sangat penting, terutama untuk para murid, sekarang udah berbeda. Ujian sekolah digantikan dengan CBT (computer based test), catatan pelajaran digantikan dengan foto papan tulis, sampai tugas sekolah pun digantikan dengan hasil print maupun e-mail. FYI, manusia menulis dengan tangan sejak 3.200 SM loh. Awalnya, tulisan yang dibuat berbentuk piktograf atau simbol-simbol di dinding gua. Pada abad ke-7 SM, simbol-simbol tersebut berkembang menjadi alfabet yang bersifat universal. Dulu, tulisan tangan emang punya peran penting untuk komunikasi, membaca kepribadian, hingga kesenian. Pernah coba tanya mama papamu gimana mereka berkomunikasi sebelum ada telepon? Yap, mereka pasti berkomunikasi lewat surat yang ditulis dengan tangan. Sayangnya, eksistensi tulisan tangan yang dulu dibutuhkan kian memudar. Adanya laptop, handphone, tablet, serta aplikasi di dalamnya bikin orang lebih nyaman mengetik daripada menulis. Hal itu dibuktikan dengan hasil polling yang dilakukan tim Zetizen. Sebanyak 38 persen Zetizen memprediksi tulisan tangan segera digantikan ketikan digital. Salah satu Zetizen yang mulai meninggalkan tulisan tangan adalah Neysa Feralda, mahasiswa Universitas Airlangga. Di kampusnya, dosendosen lebih sering mengajar dengan menggunakan slide persentasi. Karena dituntut mencatat dengan cepat, Neysa akhirnya lebih memilih memfoto slide daripada mencatatnya di buku. ”Kalau mencatat itu lama, keburu dosennya ganti slide. Jadi, aku foto aja. Daripada mencatat, ngefoto slide dosen lebih jelas dan nggak bikin salah paham,” jelas Neysa. Berbeda dengan Neysa, Rafi Kurnia, Zetizen asal SMAN 16 Surabaya, mengakui, kebiasaan menulisnya hilang karena tuntutan dari sistem di sekolahnya. ”Semua tugas di sekolah kebanyakan udah tinggal ketik dan print atau langsung kirim e-mail kepada guru,” ujar Rafi. Menurut dia, mengetik emang cenderung lebih praktis dan nggak bikin capek seperti tulisan tangan. Well, kepraktisan dan kecepatan emang jadi alasan para Zetizen memilih mengetik atau memfoto daripada menulis. Selain itu, menurut 14 persen Zetizen, penyimpanan hasil ketikan atau foto emang lebih mudah. Nggak perlu lagi bawa buku berat-berat karena semua catatan udah ada di handphone. Teman mau lihat catatan? Tinggal kirim foto atau hasil ketikan via medsos atau e-mail, beres. Nggak heran, tulisan tangan yang konvensional dinilai hanya menjadi beban. Lunturnya tulisan tangan ternyata nggak cuma terjadi di negara kita yang punya banyak aksara. Cambridge University bahkan berencana menggantikan semua handwritten exam menjadi ujian berbasis laptop. ”Dari tahun ke tahun, pihak universitas harus susah payah membaca tulisan tangan mahasiswa. Hal itu terus menjadi masalah,” ujar Dr Sarah Pearsall, dosen History Department Cambridge University dikutip dari The Telegraph. (jpg/c1/snd)

Sepenting Apa sih? KALI ini Zetizen mau mengajakmu berpikir kritis nih. Saat pertama masuk bangku sekolah, apa sih yang kali pertama kamu pelajari? Kalau jawabanmu menulis, it means tulisan tangan adalah salah satu faktor penting dalam pembelajaran. Tapi, dengan makin majunya zaman, tulisan tangan justru ditinggalkan dan digantikan dengan ketikan atau foto digital. Nah, kira-kira sepenting apa sih tulisan tangan itu? (jpg/snd) TINGKATKAN KEMAMPUAN OTAK ’’Menulis itu bukan hanya tangan yang bergerak, tapi otak juga ikut berpikir demi memahami konsep apa yang akan ditulis,’’ ujar Pauline Pantauw MPsi, psikolog klinis. Bukan hanya itu, menulis tangan juga dapat meningkatkan perkembangan neuron di otak, melatih kemampuan koordinasi tangan dan jari, hingga melatih daya ingat. ’’Orang yang terbiasa menulis tangan punya kemampuan persepsi daya ruang yang baik,’’ ujar Syibly Avivy A. Mulachela MPsi CMHA, founder Grafologi Indonesia. ANALISIS KARAKTER DAN BAKAT Hal lain yang perlu dipertimbangkan sebelum tulisan tangan benarbenar luntur adalah kegunaanya dalam grafologi. Grafologi merupakan ilmu tentang mendapatkan gambaran soal potensi, bakat, hingga hambatan seseorang melalui analisis tulisan tangan. ’’Grafologi biasanya diaplikasikan dalam rekrutmen perusahaan, penjurusan pendidikan, atau untuk melihat potensi keselarasan seseorang dengan pasangan,’’ ujar Avivy. ALAT BERSOSIALISASI Emang sih, medsos bikin proses komunikasi dan sosialisasi jadi lebih mudah dan cepat. Tapi, nggak berarti tulisan tangan kehilangan perannya sebagai alat bersosialisasi. ’’Semakin banyak seseorang menguasai alat komunikasi, semakin mudah dia mengaktualisasikan dirinya dalam bersosial,’’ ujar Avivy. Apalagi, bagi beberapa orang berkebutuhan khusus, menulis bisa jadi satu-satunya alat komunikasi yang dia miliki. So, masih ingin mempertahankan atau meninggalkannya?

PROFIL RESPONDEN

Pendidikan SMP 16%

TULISAN TANGAN MAKIN PUNAH

38 persen Zetizen memprediksi tulisan tangan punah.

ALASAN TULISAN TANGAN BAKAL DITINGGALKAN MENURUT ZETIZEN (3 tertinggi): Mengetik lebih cepat dibagikan kepada orang lain 33% Tulisan tangan sulit diedit kayak ketikan 27% Menulis memakan banyak waktu 27% SI: R TRA ILUS

SMA

78%

KULIAH

6%

/ZET

59% 41%

M

TEA

Usia 12–15 tahun

28%

16–18 tahun

66%

19–20 tahun

DOK. PRIBADI

SEBAGAI penunjang penampilan, make-up selalu mewakili taste dan style orang yang memakainya. Nah, kayak apa sih make-up style favoritmu? Alat make-up apa aja yang biasa kamu pakai? Share foto dan ceritamu! Sepuluh Zetizen beruntung bakal mendapatkan lip cream keren dari @val.valeriethomas.

FIND MORE ON:

zetizen.com

JUMLAH RESPONDEN 1.037 ORANG. POLLING DILAKUKAN DI 34 PROVINSI, MULAI ACEH HINGGA JAYAPURA. SAMPLING ERROR 4,5 PERSEN.

Era globalisasi nggak bisa kita hindari. Ke depan, para pelajar Indonesia mungkin harus bersaing dengan para pelajar asing. Karena itu, bahasa asing, khususnya Inggris, penting bagi anak-anak zaman sekarang. Ternyata, ada juga Alpha Zetizen of the Year yang berupaya menyadarkan hal tersebut kepada masyarakat loh.

ABDUL WAHID, SMAN 2 GORONTALO, SULAWESI UTARA

SEBANYAK 34 Alpha Zetizen of the Year telah terpilih. Ada beragam aksi positif yang mereka lakukan pada berbagai bidang. Khusus bidang pendidikan, total terdapat 7.930 aksi yang tercatat. Inilah 6 di antara 12 Alpha Zetizen of the Year yang terpilih dengan aksi positif dari bidang pendidikan, mengungguli ribuan aksi lainnya. Emang apa aja sih yang mereka lakukan? (jpg/snd)

MEMBUAT KELOMPOK BELAJAR UNTUK ANAK-ANAK Yokbet juga membuka kelompok belajar bersama untuk meningkatkan minat anak-anak yang tinggal di lingkungannya. Aksi tersebut dilakukan karena rata-rata anak di daerahnya lebih suka bermain dan cenderung abai dalam belajar. Kini anak-anak itu makin bersemangat dalam belajar dan menuntut ilmu.

6%

DI dunia yang serbadigital ini, sadar nggak sih bahwa tulisan tangan mulai ”memudar’’? Yap, handwriting mulai tergantikan oleh typewriting. Padahal, tulisan tangan seseorang menyimpan sejumlah misteri loh. Salah satunya, kepribadiannya.

MENYADARKAN PENTINGNYA BAHASA ASING

Sebarkan Pendidikan untuk Penerus Bangsa

YOKBET MERAUJE, SMKN 5 JAYAPURA, PAPUA

DOK. PRIBADI

AJARKAN BAHASA S INGGRIS GG S DI PA PANTI AS ASUHAN Bahasa Inggris emang diajarkan di sekolah. Tapi, bagi anak-anak jalanan dan panti asuhan, tentu bahasa Inggris itu asing. Karena itu, Abdul Wahid memutuskan membagikan ilmunya, khususnya bahasa Inggris, kepada anak-anak di panti asuhan dan anak-anak putus sekolah.

M. BASHRONI SHIDQON, UNIVERSITAS AIRLANGGA, JAWA TIMUR

NUR HIDAYAH, SMK KARTINI BATAM, KEP RIAU

PRANDWINATA, UNIVERSITAS SRIWIJAYA, SUMATERA SELATAN

IZEN

REKAP AKSI POSITIF ALPHA ZETIZEN OF THE YEAR BIDANG PENDIDIKAN (PART 2)

PARA RELAWAN MENGAJAR Di Indonesia, banyak anak yang belum tersentuh pendidikan layak. Terutama mereka yang hidup di jalanan atau tempat terpencil. Ternyata, banyak Alpha Zetizen of the Year 2017 yang rela mendedikasikan waktu dan tenaganya agar pendidikan mereka bisa ter-cover loh! Lihat aja aksi yang dilakukan beberapa Alpha Zetizen of the Year berikut.

Jenis Cewek kelamin Cowok

AMA

THE PALLADIUM

EXPLORE – DEAR YOU Yuk, Baca Kepribadian lewat Tulisan Tangan!

ANJAS DARMAWANSYAH, UNIVERSITAS MUSLIM INDONESIA, KALIMANTAN UTARA DOK. PRIBADI

DOK. PRIBADI

MENGAJAR ANAK-ANAK DI DESA TERTINGGAL Melalui komunitas Sriwijaya Mobile School yang didirikannya, Prandwinata melibatkan anak muda untuk berbagi ilmu. Khususnya kepada anak-anak di desa tertinggal. Mulai mengajar akademik serta kesenian tradisional sampai memberikan pelatihan dan pengalaman berorganisasi bagi mereka.

SUPPORTED BY:

DOK. PRIBADI

MEMBUAT RUMAH SINGGAH UNTUK ANAK DAN PENYANDANG DISABILITAS Di rumah singgah buatan Nur Hidayah, anak-anak bisa mendapatkan les gratis. Bahkan, mereka juga menerima penyandang disabilitas seperti tunarungu., agar semua golongan bisa mendapat pendidikan. Nur Hidayah juga mengajarkan bahasa isyarat loh!

MEMBUAT EKSKUL ASTRONOMI DI BERBAGAI SEKOLAH Menurut Bashroni, nggak ada negara yang maju tanpa teknologi antariksa. Sayangnya, ekskul astronomi masih jarang di Indonesia. Akhirnya, dia berusaha mengenalkan astronomi melalui ekskul yang didirikannya di berbagai sekolah. Bashroni juga mendirikan Himpunan Pelajar Astronomi Surabaya (HIPAS) untuk merangkul pelajar-pelajar yang memiliki minat sama.

DOK. PRIBADI

MENGADAKA MENGADAKAN K N ENGLISH CAMP UNTUK R REMAJA Untuk memperluas skill anak muda, Anjas Darmawansyah mengadakan kegiatan bernama English Camp! Dengan demikian, kemampuan bahasa Inggris remaja di daerahnya lebih meningkat. Baik dalam komunikasi, tulisan, maupun public speaking.


DESTINASI

14

MINGGU, 8 OKTOBER 2017

ALUN-ALUN SIMPANG PEMATANG: Inilah AlunAlun Simpang Pematang, Mesuji, yang hadir dengan konsep modern, berfasilitas lengkap, dan dekat dengan rakyat. FOTO ARDIAN MUKTI/RADAR LAMPUNG

Kini Mesuji Punya Alun-Alun

Berkonsep Modern dan Dekat dengan Rakyat MESUJI – Pembangunan di bidang pariwisata terus digenjot di Kabupaten Mesuji. Setelah Taman Kehati, kabupaten yang berbatasan langsung dengan Ogan Komering Ilir (OKI), Sumatera Selatan, ini telah memiliki Alun-Alun Simpang Pematang. Alun-alun ini sekarang menjadi tempat wisata baru bagi masyarakat setempat maupun dari luar daerah. Di sini mereka

tidak hanya bisa nongkrong dan berolahraga, tetapi juga bisa menikmati berbagai wahana permainan rakyat. Selain karena lokasinya yang strategis dan berada dekat pusat perekonomian terbesar di Mesuji, Alun-alun Simpang Pematang juga merupakan taman bermain dengan suasana yang nyaman. Karenanya, Alun- alun yang dekat dengan lapangan sepak bola ini juga selalu ramai dikunjungi mulai dari sore hari hingga malam hari, dan jumlah kunjungan meningkat saat akhir pekan.

Irianti (30), warga Kecamatan Panca Jaya, Mesuji mengaku selalu menghabiskan waktu di akhir pekan bersama keluarganya di Alun-alun tersebut. ’’Seneng banget sekarang Mesuji punya Alun-alun. Karena memang kami kan butuh ruang terbuka kayak gini. Jadi saat penat bisa menghibur diri bersama keluarga di tempat ini gak melulu harus ke pusat perbelanjaan,’’ urainya. Terlebih lanjut dia, Alun-alun ini juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas bermain untuk anak - anak, sehingga anak-anak juga senang berada di Laun-alun. ’’Disini juga kita bisa berwisata kuliner. Pokoknya asik deh,’’ tandasnya. Terpisah, Bupati Mesuji Khamami menerangkan, an, jika pembangunan alun-alun un akan dilakukan di setiap desa yang ada di kabupaten setempat. at. ’’Kedepan, target kamii setiap desa punya satu taman seluar 1hektare dengan fasilitas sarana olahraga seperti lapangan Volly Ball, Badminton dan juga taman bunga,’’ beber dia. Khamami melanjutkan, n, selain Alun-alun Simpang ang

Pematang pihaknya juga membangun alun-alun di Kecamatan Way Serdang dan Tanjung Raya. ’’Denga adanya alun-alun tersebut kami ingin memberikan tempat hiburan yang benar benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Karenanya kami hadirkan konsep modern dan dekat dengan warga,’’ tandasnya. Sebab kata dia, selama ini warga Mesuji jika ingin menikmati hiburan di akhir pekan harus ke luar daerah. ’’Dengan adanya Taman Kehati, Alun-alun dan lainnya. Sekarang masyarakat Mesuji tidak perlu jauh-jauh lagi kalau ingin mendapatkan hiburan di akhir pekan,’’ tandasnya. (muk/ c1/nui)


RESTO

MINGGU, 8 OKTOBER 2017

15

Spesial! Pindang Baung Bone ANDA pencinta kuliner berbahan dasar ikan? Pasti suka dengan menu satu ini. Ya, Pindang Baung Bone, menu baru yang spesial dari Umah Bone Snack Patisserie & Resto. Rumah makan yang berada di Jl. Wayngison No. 3 A, Pahoman, Bandarlampung, ini menyajikannya untuk Anda pencinta pindang. Rasanya yang gurih dan nikmat diyakini membuat Anda ketagihan. “Pindang Baung Bone adalah salah satu menu baru yang dihadirkan Umah Bone Snack Patisserie and Resto khusus bulan ini,” sebut Iman Firmasyah, konsultan Umah Bone, kemarin. Dia menyebutkan, menu baru di bulan Oktober sudah dirilis. Ini dikarenakan untuk melihat respons customer. ’’Jika menu berjalan dan banyak peminatnya, bakal jadi menu andalan,” ujarnya. Pindang Baung Bone dibanderol Rp40.000. Dengan harga tersebut, customer sudah bisa menikmati lalapan, pindang baung, nasi putih, dan sambal terasi. Dan untuk lalapan disediakan 5 jenis sayuran segar. Pindang Baung Bone hadir dengan 2 varian. Yakni Pindang Baung Bone merah yang mendapat tambahan buah nanas serta daun kemangi. Ini akan meningkatkan taste yang lebih kuat. Sementara itu,

Pindang Baung Bone kuning memiliki taste yang lebih soft. Dan juga yang lebih dikuatkan rasa asam dan lebih banyak bumbu kunyit. Selain itu, terdapat pula tambahan menu seperti tempe penyet yang dilumuri sambal hijau. Harganya Rp15 ribu. ’’Jadi customer bisa memilih sambal hijau dari tempe maupun terasi bawaan pindang,” jelasnya. Sejauh ini, rumah makan ini belum pernah menyajikan menu khas Lampung. Sehingga menu tersebut dapat mendukung kearifan lokal Lampung. Kedepan pihaknya juga akan menghadirkan menu baru khususnya sajian khas Lampung dan menu nusantara lainnya. Seperti diketahui, hadir dengan fasilitas yang eksklusif, Umah Bone Resto kembali menghadirkan hiburan berupa live music setiap hari untuk makan siang dan makan malam. Pengunjung pun sangat dimanjakan dan akan betah berlama-lama. Dengan dua lantai, Umah Bone dilengkapi sejumlah spot foto yang dapat menjadi historikal bagi pengunjung setelah berwisata kuliner di resto ini. Di tempat ini juga menyediakan meeting room dengan kapasitas 30 orang. Makin lengkap dengan music room, nuansa mini garden, dan vintage room. (ing/c1/wan)

FOTO-FOTO INGGRID PUTRI SURAHMAN/RADARLAMPUNG

MENU BARU: Iman Firmasyah, konsultan Umah Bone, menunjukkan menu baru yang bakal menjadi andalan, yakni Pindang Baung Bone.

FOTO-FOTO IST


16

SASTRA MILIK SISWA MINGGU, 8 OKTOBER 2017

Ulasan TAK ADA GADING YANG TAK RETAK OLEH: Kiki Zakiah Nur

SENJA KEKAL PUKUL LIMA KARYA MAULYDIA AYU, Siswi Kelas XI IPA MAN 1 Bandarlampung MATAHARI keluar lagi. Aku ingat sekarang aku sudah semester 7. Namun hal itu bukan yang terpenting. Pagi ini aku kembali lagi dengan kesibukanku menyelesaikan mata kuliah kewirausahaan dan pengembangan enterprais, salah satu mata kuliah yang harus ditempuh pada semester 7 di jurusan Teknik Industri. Dengan malas kuraih telepon genggamku yang kutaruh di atas meja di samping tempat tidur. Sambil mengumpulkan nyawaku yang masih terbang di langit-langit kamar, kubuka galeri handphoneku. Kugeser satu demi satu foto perpisahan SMA 3 tahun lalu, sampai pada foto kelas kami. Ada Septa sebagai pemilik gaya paling rusuh. Dan Settt.. mataku kembali tertuju pada satu orang di foto itu, Rizki. Singkat cerita, dia adalah orang yang cukup banyak membantu saat aku masih di SMA dulu, mulai dari PR sampai tugas-tugas kelompok. Dia selalu ada saat aku kesulitan mengerjakan PR. Hampir setiap saat dia selalu ada. Aku mengganti posisiku dari rebahan menjadi duduk. Ah, bahkan aku masih memiliki grafik sudut istimewa yang ia gambar dengan rapih di atas kertas milimeter blok yang kemudian kutempel di buku latihan matematikaku. Aku ingat hari itu pagi-pagi sekali dia datang karena malamnya aku bilang bahwa aku agak kesulitan menggunakan jangka. Ahh, aku tersenyum lagi mengingatnya. Itu salah satu kenangan manis yang kuingat dari seorang, Rizki. ”Rizky calling…” Aku sedikit terkejut saat melihat layar handphoneku yang menampilkan sebuah panggilan. Rizky? Bukan, dia bukan Rizkiku, ett.. maksudku Rizki zaman SMA. Dia teman kuliahku, paling dia ingin mengingatkanku untuk membawa paper kelompok kami. Hey, aku harus cepat mandi dan berangkat ke kampus lebih awal karena tugas kelompokku bersama Rizky dan 2 temanku yang lain belum lengkap. ”Ky, nih,” kataku seraya menyerahkan paper yang kupegang. ”Farah mana nih? Lampirannya sama dia,” ujar Rizky. ”Tunggu aja, bentar lagi juga paling nyampe,” kataku. Farah dengan rambut badainya pun terlihat turun dari ojek berjaket hijau, Rizky yang tadinya memasang muka panik mulai merilekskan wajahnya. Maklum, dosen yang memberi tugas ini cukup galak. ”Sukur lo gak telat Far, liat tuh muka si Rizky,” seruku. ”Ha ha ha sorry ya, nih lampirannya Ly,” ujar Farah memberikan lampiran tugas kami. ”Kasih Rizky aja tuh,” ujarku. ”Nih Ky” kata Farah. Setengah jam kemudian kami masuk kelas, selamat sudah tugas kami dari nilai D yang diberikan oleh Pak Bowo yang pemurah itu. Selepas kelas berakhir, aku mengunjungi unit yang aku ikuti, TEKUAL atau Teknik Untuk Sosial. Anggota unit ini banyak anak jurusan teknik, meskipun ada satu dua orang anak Fakultas Seni Rupa atau Desain. Jadi singkatnya unit kami ini menggeluti seputar bagaimana barang atau objek yang dihasilkan oleh mahasiswa teknik bisa berguna di kehidupan sosial. Aku masuk unit ini supaya bisa mengenal dunia teknik lebih dekat karena yang kupelajari di kelas menurutku butuh lebih banyak praktik lapangannya agar saat lulus aku bisa berguna bagi negaraku, paling tidak orang-orang yang hidup di sekelilingku. Ternyata akan ada bakti sosial yang diselenggarakan di Ponorogo minggu depan. Kami mengirimkan pemurni air, pemanas air tenaga surya serta beberapa sembako, dan obat-obatan untuk korban bencana alam tanah longsor di Ponorogo. Aku sepertinya tidak akan ikut ke lokasi kali ini, biar Farah dan Rizky saja yang mewakiliku atas nama anak Teknik Industri angkatan 2018. Begitulah rencanaku. ”Mauly, kamu ikut ke Ponorogo ya. Kita butuh relawan 4 orang perempuan. Nanti ada Farah dan 2 cewek anak desain yang ikut,” ujar Kak Roy padaku di tengah musyawarah kami di ruang unit. ”Apa saya gak bisa digantiin kak?” tawarku. ”Maksud kakak biar kamu ada inspirasi untuk skripsi, gimana mau?” tanya Kak Roy. ”Ohh, boleh deh kak,” jawabku akhirnya. Aku pun menyiapkan segala keperluan yang sekiranya nanti akan aku butuhkan di sana. Mulai baju sampai alat mandi, dan yap sepatu boots, hmm buku catatan kecil juga kufikir perlu. Kumasukkan semuanya di dalam koper coklat kecil, hanya seminggu fikirku. Setelah selesai, kutelpon Farah dan memesan ojek online. ”Ky, punya gue dong sekalian,” pintaku pada Rizky saat menurunkan koper dari bis. ”Yoo, sabar,” ujarnya. ”Makasih!” seruku setelah koper milikku diturunkan. Kami langsung membangun tenda untuk posko unit TEKUAL. Aku menata halaman depan posko kami dengan

beberapa batu yang kutemui di depan tenda. Itu sebenarnya lebih cocok dikerjakan oleh anak desain. Tetapi di sini kufikir kerjakan saja apa yang ada di hadapanku, jurusan kuliah tidak ada yang peduli di sini. ”Bantu saja dulu apa yang perlu dibantu,” fikirku. Sorenya kami menggelar sosialisasi untuk penggunaan alat pemurni air dan pemanas air tenaga surya milik unit kami yang akan dihibahkan. Rizky yang menjelaskan. Saat kami mengadakan sosialisasi, terlihat satu bis berwarna kuning datang. Kudengar dari kak Roy, UI juga mengirimkan enam mahasiswa kedokteran tingkat akhir. ”Mungkin itu mereka,” pikirku. ”Ly, anak UI banyak cogan ya?” senggol Farah. ”Relawan yang begini mestinya ga usah dikirim kali ya,” jawabku. ”Hehehe, becanda,” kata Farah. Kulihat lagi tenda berwarna kuning sudah berdiri, berjarak dua tenda dari tenda milik kami, lengkap dengan lambang ikatan dokter muda Indonesia. ”Calon-calon dokter ngumpul di situ tuh,” fikirku. ”Ly, nanti anterin satu pemurni air sama pemanas air tenaga surya kita ke poskonya anak UI ya,” ujar Gama, kakak seniorku. ”Sendiri mana kuat ka,”jawabku. ”Duh, ajak Rizky aja ya, kakak harus nganterin beras kita ke tenda pengungsi abis maghrib,” jelas kak Gama. ”Ky, lo denger kan,” ujarku pada Rizky yang sedang duduk di depan posko kami. ”Iyaa siap,” jawabnya. Setelah sholat maghrib aku dan Rizky menyiapkan barang yang akan kami antar ke posko anak UI. Sambungan listrik di desa itu masih terputus pascabencana, jadi kami menggunakan generator untuk penerangan. Namun kami lihat posko kuning masih gelap. ”Calon dokter gak ngerti cara ngidupin genset paling,” fikirku. ”Ayok Ly,” ajak Rizky. ”Yuk,” jawabku. ”Selamat Malam. Gue dari posko TEKUAL ITB mau nganter pemurni air nih. Harus gue taro mana?” ujar Rizky saat sampai di posko kuning. ”Oh, sorry posko kita gelap, taro di atas meja itu aja. Makasih ya,” jawab orang itu. Kami pun menaruh dua barang itu di atas meja. Tapi tunggu, aku agak familiar dengan suara itu. Tapi ya sudahlah, suara orang kan agak mirip-mirip. ”Ky, gue duluan ya, Farah sendirian di Posko,” ujarku. ”Ya udah gue nyusul,” jawab Rizky. Ternyata Rizky menawarkan diri untuk menghidupkan genset milik mereka, sebelum pergi aku sempat menyeringai sedikit, benarkan dugaanku mereka tidak bisa menyalakan genset. ”Di sana gensetnya,” ujar orang itu. Setelah genset dihidupkan, si kuning pun tidak gelap lagi. ”Gue Rizki,” kata orang itu saat tenda kuning sudah terang. ”Hah? Gue juga Rizky,” jawab Rizky. ”Oh haha, lo jurusan apa di ITB?” tanya Rizki. ”Teknik Industri. Yang dari UI kedokteran semua?” ujar Rizky. ”Iya, Ky. Ettt nyebut nama lo aneh nih gue,” ujar Rizki. Rizky dan Rizki pun banyak membahas seputar dunia perkuliahan, tentang bagaimana seorang Rizky dan perkuliahan di Teknik Industri serta bagaimana Rizki dan perkuliahan di Fakultas Kedokteran. ”Kapan lulus lo?” tanya Rizky. ”Doain aja kalo gak ngaret, tahun ini gue ko as,” jawab Rizki UI. ”Eh Ky, ngomong-ngomong yang nganter pemurni air tadi sama lo, itu namanya siapa?” tanya Rizki. ”Kenapa? Lo nyari jodoh?” ujar Rizky yang seketika langsung akrab dengan Rizki UI setelah mengobrol cukup lama dengannya. ”Yee bukan, gue agak familiar aja sama suaranya,” ujar Rizki UI. ”Nanti kenalan sendiri aja, masa dikenalin haha,” jawab Rizky. ”Yee apaan sih?” ujar Rizki UI. Pagi itu kami membantu warga untuk membersihkan posko pengungsian, mulai dari sampah sampai pembuatan MCK darurat. Aku bergabung di antara para polwan yang sedang memberi hiburan untuk anak-anak kecil korban bencana. Teduh saja rasanya. Segala permainan kami mainkan. Lalu aku memutuskan untuk melihat Rizky yang sedang memotong pohon di belakang posko pengungsi untuk dibuat MCK. ”Awas Ky!” teriakku saat melihat patahan cabang pohon cukup besar yang patah sebelum digergaji. BRUKKK. Cabang pohon itu menimpa kaki Rizky. Akhirnya Rizky dibawa oleh bapak TNI ke posko kuning, posko calon dokter terbitan UI. Aku tidak langsung ikut karena beberapa ibu-ibu memintaku untuk menghidupkan pemanas air di posko pengungsian. ”Sosialisasi kemarin kurang jelas rupanya,” fikirku. Setelah itu aku langsung menuju ke posko kuning untuk melihat Rizky. ”Permisi. Kak, anak yang tertimpa pohon tadi mana ya?” tanyaku pada seseorang yang cukup tinggi dan memakai jas dokter. ”Coba dicari aja ya, bukan aku yang nanganin soalnya,” ujar orang itu. ”Ky, Ky lo di tirai yang mana? Ky,” panggilku dengan suara yang agak keras. ”Tebak coba,” terdengar suara dari tirai yang paling pojok. ”Yee nyebelin,” ujarku. Aku pun menghampiri tirai paling ujung. Srekk. Kubuka

tirainya, ternyata ada seorang dokter di sana. ”Nah, ini nih Ki, yang nganter pemanas air kemarin,” ujar Rizky. Aku melihat siapa yang ia ajak bicara. ”Rizki,” gumamku. ”Mauly,” panggilnya. Stt. Gue ngerasa perasaan gue tiba-tiba aneh. Gue mau keluar aja. Ini Rizki? Yang dulu pernah coba gue lupain dengan sangat sulit dan panjang? Sekarang kami bertemu?” Aku sibuk dengan fikiranku sendiri. Aku pun pergi dari situ. Dulu aku pernah menyukainya, sangat suka. Namun saat kelas 2 SMA dia berubah. Aneh dulu aku merasakannya. Dia jadi orang lain. Dia seperti sangat sibuk dengan dunianya dan kami tidak lagi pernah saling membantu. Kufikir dulu karena aku ketahuan menyukainya dan begitulah cara dia menolakku. Jadi, selama sisa waktu di SMA aku terus berusaha untuk lepas dari segala ingat tentang manusia yang satu itu, manusia yang sejujurnya telah mengajariku banyak, memberitahuku banyak, dan membuatku memberikan hati begitu banyak. Ternyata Rizki menyusulku ke posko kami. ”Ly!” panggilnya. Aku berhenti. ”Mau apa?” tanyaku tanpa menengok. ”Ly, setelah gue ko as gue bakal ke rumah lo,” ujarnya. ”Hah? Buat apa? Mimpi nih orang,” fikirku. ”Ngapain?” tanyaku masih tak menghadap ke arahnya. Tapi tidak ada jawaban, ”Ngapain?” tanyaku seraya menengok, tapi kosong, dia sudah kembali ke poskonya. ”Hm, dia maunya apa coba?” gumamku. Kepalaku masih berputar. ”Apa dia menyesal? Apa dia cuma basa-basi? Apa dia baru ditinggal pacarnya? Apa dia disuruh orang tuanya cepat menikah? Apa maksud dia?” ”Udah sembuh lo?” tanyaku pada Rizky yang kembali setelah dua hari di posko kuning. ”Apa lo?” ujarnya malah. ”Heh apaan sih, ditanya baik-baik juga,” jawabku. ”Apaan, temannya sakit gak ditengok, nengok sekali langsung pergi. Heu,” ujarnya. ”Ya kan gue…,” ucapanku terpotong. ”Nih dari Rizki,” ujar Rizky memberikanku sebuah surat yang langsung kubuka. ”Wuih tulisannya, bener-bener calon dokter ternyata,” gumamku. Inti suratnya adalah dia mengajakku bertemu di samping tenda pengungsian sore ini. Dari jauh kulihat Rizki sudah di sana. Aku menunduk dari jauh karena kurasakan ketidakmampuanku untuk mengatur air muka. ”Ada apa?” tanyaku segera setelah sampai. ”Duduk,” ujarnya. Saat itu kami sedang menghadap pada senja merah pukul 5 sore, indah. ”Ly, gue minta maaf.” Itu yang keluar dari mulut Rizki setelah menyilahkanku duduk. Dia melanjutkan seluruh penjelasan rumitnya yang membuatku berani melihat ke arahnya lagi. Aku mendengarkan dengan hati-hati, barangkali ada yang butuh penjelasan lebih darinya. Setelah semuanya ia jelaskan. Aku hanya diam. Mencerna semua yang kudengar. Singkatnya dia menjelaskan tentang mengapa semasa SMA dia tiba-tiba membuat sekat denganku. Ia bilang dia tidak mau membuat aku dan dia berada dalam hubungan yang sulit. Jadi dia menyibukkan dirinya agar tidak menyukaiku lebih jauh lagi. Ya, dia semasa SMA juga menyukaiku, katanya. Aku pun paham, dia seseorang yang tidak ingin menjadi bagian dari pelaksana pacaran. Tapi jika diingatingat dulu aku sakit sekali. Kegiatan unitku pun selesai. Kami berpisah. Lagi. Dia tidak berkata apapun atau menyuruhku menunggunya, tidak. Kami berpisah, begitu saja. Enam bulan berlalu. Sebuah e-mail masuk dari Rizki, dia akan kerumahku besok katanya. Hah? Lebih awal dari yang ia bilang. Aku langsung memberitahu keluargaku. Singkat cerita, Rizki dan keluarga besarnya datang ke rumah, bermaksud melamarku. Iya, melamar. Orang tuaku menyetujui dan aku pun menerima lamarannya. Aku bahagia. Rencananya pernikahan kami akan dilaksanakan 2 bulan dari sekarang, tepat sehari sebelum aku wisuda dan enam bulan menjelang ko as Rizki selesai. Kami telah menikah, hari ini aku diwisuda, dan suamiku hadir. Aku tidak percaya dia suamiku sekarang. Cara Tuhan menyatukan aku dengan Rizki sangat luar biasa. Dia dulu seperti sesuatu yang sangat jauh, selepas SMA dia menghilang tanpa kabar, lalu kami sekarang menikah. Aku tak pernah tau kalau cinta pertamaku akan berhasil. Ya, Rizki adalah orang pertama yang membuatku jatuh hati, dan patah hati. Sekarang aku dan dia menjadi apa yang kusebut kita. Setelah aku menikah dengannya kurasa aku harus meminta maaf padanya tentang satu hal. Dulu dia kuanggap sebagai senja, padahal nyatanya tidak. Senja itu sementara, tapi dia kekal senantiasa. Dengan izin Tuhan. Dia lebih dari malam atau siang, dia udara. Dititipkan Tuhan untuk bersamaku sejak kami menikah, seterusnya, selamanya. (*)

FIKSI merupakan sebuah cerita, karya imajinasi yang di dalamnya berisi berbagai permasalahan kehidupan manusia dalam interaksinya dengan manusia lainnya serta interaksi dengan Tuhan-nya. Salah satu tujuan penciptaan sebuah cerita fiksi adalah memberikan hiburan kepada para pembaca. Ketika membaca sebuah karya fiksi, kita menikmati cerita serta menghibur diri untuk memperoleh kepuasan batin. Meskipun berisi pengalaman dan permasalahan hidup, sebuah karya fiksi haruslah tetap merupakan cerita yang menarik, tetap memiliki bangunan struktur yang koheren, dan tetap memiliki tujuan estetik (Wellek dan Werren dalam Nurgiyantoro, 2009: 3). Daya tarik cerita inilah yang pertama-tama akan memotivasi orang untuk membacanya. Cerita fiksi karya Maulydia Ayu Ningrum yang berjudul ”Senja Kekal Pukul Lima” berisi permasalahan hubungan antarmanusia, yakni permasalahan pribadi tokoh aku yang bernama Mauly dengan lelaki yang dicintainya yang bernama Rizki. Ketika masih bersekolah di SMA yang sama, Mauly dan Rizki saling menyukai secara diam-diam. Keduanya tidak saling mengetahui dan tidak mengungkapkan perasaan masing-masing. Rizki kemudian berubah dan berusaha menjauhi Mauly dengan alasan tidak mau berpacaran. Sementara, Mauly menganggap bahwa Rizki berubah karena menolak Mauly secara halus. Mauly kemudian merasa kecewa dan sakit hati. Selepas SMA mereka berpisah dan melanjutkan studi di perguruan tinggi yang berbeda. Dalam suatu kegiatan sosial, mereka bertemu. Setelah mengetahui perasaan masingmasing, mereka pada akhirnya menikah. Permasalahan yang diungkapkan memang sederhana dan umumnya dialami oleh anak-anak muda atau remaja. Meskipun menyajikan permasalahan yang sederhana, Maulydia mampu memberi judul dengan menggunakan pilihan kata yang menarik sehingga pembaca bertanya-tanya dan ingin mengetahui isi ceritanya. Di dalam cerita yang dibuatnya, siswa MAN 1 Bandarlampung ini menggunakan bahasa ragam santai yang digunakan dalam keseharian atau pergaulan. Ini terlihat di dalam paparan dan di setiap percakapan, misalnya ”Ky, nih,” kataku seraya menyerahkan paper yang kupegang. ”Farah mana nih? Lampirannya sama dia,” ujar Rizky. ”Tunggu aja, bentar lagi juga paling nyampe,” kataku. Selain menggunakan bahasa dengan ragam santai, di dalam cerpennya, Maulydia juga memunculkan kosakata bahasa gaul dan kata-kata yang sedang tren di kalangan remaja, misalnya istilah rambut badai, cogan, dan gue. Pemilihan bahasa yang demikian menjadikan cerita ini sangat cocok untuk dibaca para remaja. Di samping beberapa kelebihan yang telah dijelaskan di atas, ada beberapa kekurangan dalam karya Maulydia ini. Siswa MAN 1 Bandarlampung ini masih abai dalam hal penggunaan ejaan di dalam cerita yang dibuatnya. Contohnya dapat dilihat pada penulisan kata depan, terutama kata depan di. Dalam naskah aslinya, hampir semua kata depan di di dalam cerita ini ditulis serangkai dengan kata yang mengikutinya, seperti diatas meja, disamping tempat tidur, dilangit-langit kamar, disini dan didesa. Maulydia pun menulis kosakata bahasa Indonesia secara salah atau tidak baku, seperti rapih, fikir, menyilahkan, dan relawan yang seharusnya ditulis rapi, pikir, menyilakan, dan sukarelawan. Unsur ejaan lain yang juga diabaikan adalah kesalahan penggunaan tanda baca koma. Di dalam cerita ini, kesalahan penggunaan tanda koma yang dilakukan Maulydia sangat banyak. Contohnya terdapat dalam kutipan cerita berikut ini.

Jadi, anggota unit disini banyak yang merupakan anak teknik, meskipun ada satu dua orang anak Fakultas Seni Rupa atau Desain. Jadi singkatnya unit kami ini menggeluti seputar bagaimana barang atau objek yang dihasilkan dari mahasiswa teknik bisa berguna di kehidupan sosial. Aku masuk unit ini supaya bisa mengenal dunia teknik lebih dekat saja karena yang kupelajari di kelas menurutku butuh lebih banyak praktik lapangannya agar saat lulus aku bisa benar-benar berguna bagi negaraku, paling tidak orang-orang yang hidup di sekelilingku. Ada juga pilihan kata yang tidak tepat di dalam kalimat. Ketidaktepatan tersebut mengakibatkan ketidaklogisan makna dalam kalimat. Hal ini terlihat pada kalimat aku kembali ingat sekarang aku sudah semester 7. Jika kita telaah, makna yang muncul di dalam kalimat tersebut adalah bahwa tokoh aku pernah mengalami lupa bahwa dia berada pada semester 7. Dalam hal perwatakan tokoh-tokoh yang dimunculkannya, yakni watak Mauly dan Rizki, Maulydia tidak memberikan gambaran atau deskripsi yang jelas, misalnya sikap dan sifat (kelebihan) yang dimiliki oleh kedua tokoh tersebut yang menjadi alasan keduanya untuk saling menyukai. Hal tersebut membuat cerita kurang gereget atau kurang menggigit serta tidak membawa pembaca larut ke dalam suasana cerita yang digambarkan. Ketidakjelasan pendeskripsian tidak hanya pada karakter atau watak tokoh-tokohnya, tetapi juga pada alur cerita atau plot. Di dalam cerita ini, alur kurang dikembangkan dengan baik. Pada bagian akhir cerita, misalnya, terdapat petikan cerita berikut. Enam bulan berlalu. Sebuah e-mail masuk dari Rizki, dia akan ke rumahku besok katanya. Hah? Lebih awal dari yang ia bilang. Aku langsung memberitahu keluargaku. Singkat cerita, Rizki dan keluarga besarnya datang ke rumah, bermaksud melamarku. Iya, melamar. Orang tuaku menyetujui dan aku pun menerima lamarannya. Aku bahagia. Rencananya pernikahan kami akan dilaksanakan 2 bulan dari sekarang, tepat sehari sebelum aku wisuda dan 6 bulan menjelang ko as Rizki selesai. Alur cerita tiba-tiba berubah, yakni Rizki tiba-tiba saja datang dan langsung melamar. Perubahan alur cerita yang tiba-tiba menjadikan cerita ini seolah-olah ada rangkaian atau peristiwa yang hilang, yang seharusnya dimunculkan. Adanya rangkaian peristiwa yang hilang membuat cerita ini menjadi samar atau tidak jelas. Tak ada gading yang tak retak. Cerpen karya Maulydia Ayu Ningrum ini memang memiliki beberapa kelebihan. Namun, di samping beberapa kelebihannya, karya siswa MAN 1 Bandarlampung ini juga memiliki kekurangan. Kekurangan-kekurangan yang telah dibahas di atas harus dijadikan cambuk atau penyemangat untuk menghasilkan karya yang lebih baik lagi. Salam. (*) *) Pegawai Kantor Bahasa Lampung

RUBRIK ini terselenggara berkat kerja sama Radar Lampung dan Kantor Bahasa Lampung sebagai upa ya mendukung Gerakan Literasi Nasional. Sastra Milik Siswa (SMS) berisikan cerpen dan puisi karya siswa SMP—SMA/penulis pemula di Provinsi Lampung. Siswa dapat mengirimkan cerpen maupun puisi ke alamat Pos-el: sastramiliksiswa.kbpl@gmail.com. Panjang cerpen maksimal delapan halaman kertas ukuran A4, spasi dua atau 10.000 karakter. Untuk puisi, siswa mengirimkan minimal lima (5) judul puisi. Jangan lupa naskah yang dikirim disertai identitas diri dan asal sekolah. Sastrawan Lampung serta guru bahasa dan sastra dapat berpartisipasi untuk mengulas karya yang akan dimuat. Pengasuh: Yanti Riswara, Ratih Rahayu, Hasnawati Nasution, Roveneldo, Wirahadikusumah.


SASTRA

17

MINGGU, 8 OKTOBER 2017

Kumpulan Puisi Karya: ShelaKusumaningtyas

Di Balik Pintu Kulkas Mengendap membuka menekan bunyi Supaya decit pintu tak nodai sunyi Menggenggam botol hijau berisi nyali Menelusupkannya dalam busung tertahan geli Lari terbirit menjaga tak pecah Jika remuk hancur timbulkan cacah Botol hijau berleher panjang Disuguhkan pada yang temu ajang Tersimpan dijamu tak sekadar dipajang Kulkas memang mendingin Tempat tepat bagi botol hijau yang diburu ingin Bersisihan menempel ditikam mata memincing Botol hijau jarang terpancing

Baju Tergantung Debu yang menempel menguar cerita Tentang hari yang keras menampar Dibeberkan dari baju yang tergantung Parfum yang berbekas juga ingin berujar Tentang dekap yang tak ingin pisah Bau keringat yang kuat melekat Ikut berkisah sulitnya juang yang harus dipanggul Baiknya lekas dicuci Supaya derita turut terbilas Dan cemas larut terguyur

Menitip Jera

Memang aku bertemu jelmaan malaikat Dengan jarak begitu dekat Juangnya lebih dari singkat Tangguh batinnya berhasil memikat Hingga suaraku ikut tercekat Setiap masalah berhasil disikat Dendam tertali ikat Coba tebak siapa?

Ku bisiki kisah terkandung kasih Cinta yang tak pernah basi untuk mewujudkan bisa Kadang laku timbulkan luka Henti merapal tersangkut lapar Boleh beranting asal tak merintang Sebab pinta turut bersemai di panti

Berulang tersandung Gores luka tanda memori Berkali terjungkal Dia pula yang ikut menolong Sadar untuk berubah

Berani Melepas Tawa

Bayang Samar Malaikat

Ku tepuk-tepuk pipi Rupanya aku tak bermimpi Bukan juga di tempat sepi Aku bergegas terperanjat Sebelum teriak datang menghujat

Jadi Apa?

Salah Menyebut

Gempita telanjur berkumandang Dikabarkan dengan bertandang Baru tahu karena salah pandang Penerimaan sudah menghadang Melapang memperluas rela yang bidang Kelak terkucur nikmat limpah yang yang tak cuma sedang Kini menyusun upaya Menguatkan lagi pribadi yang berdaya Namun ingat, jangan pernah tanggalkan cahaya

Usai belajar, ku hampiri kawan lain kelas Riang menyambangi tak muncul rona malas Merangkulnya tanpa berpikir culas Lalu mengulurkan permen tiada harap balas Mudah rasanya mengajari aku kecil untuk ikhlas Padahal baru saja mainan kesayanganku hancur tergilas Kucing peliharaanku juga kemarin mati terlindas Namun aku kecil tetap dihadiri bahagia yang tampak jelas Begitulah kecil, riang tertawa Muram dendam urung dibawa Yang penting mempoloskan jiwa Membuat laku tak termakan hawa Aku ingat betul, bagaimana senyum terpulas Meski tiada paham hari yang berkilas


EVERGREEN 18

MINGGU, 8 OKTOBER 2017

Tangan Dingin Johan Melejitkan Lampung Walk

BANDARLAMPUNG - Sebagai salah satu destinasi wisata di Bandarlampung, Lampung Walk berusaha memberikan pelayanan terbaik kepada para pengunjung setianya. Dan terbukti, kini Lampung Walk menjadi salah satu tujuan utama masyarakat untuk berekrasi, berolahraga, dan menikmati kuliner. Hal itu tentu tak terlepas dari tangan dingin pimpinan yang mampu membawa Lampung

Walk menjadi berkembang pesat. Ya, sosok di balik melesatnya Lampung Walk adalah Johan Gunawan yang kini diamanahkan sebagai general manager (GM). Dia terus berupaya semaksimal mungkin agar tempat wisata ini terus dicintai masyarakat. Peningkatan jumlah pengunjung ditujukan melalui promo menarik yang disesuaikan momen setiap bulannya. ’’Untuk waterpark dan sport

centre kita gulirkan promo sesuai even yang ada. Begitu juga dengan kuliner dan lainnya. Terpenting adalah tujuan kita meningkatkan jumlah pengunjung,” ujar pria berkulit putih itu. Selain itu, Johan juga menyelenggarakan event menarik disetiap minggu akhir pekan. Seperti menghadirkan live musik, modelling dan olah raga. ”Sehingga segala lapisan masyarakat dapat menikmati

acara yang disuguhkan di Lampung Walk tanpa melihat genre dan batasan usia,” bebernya. Saat ini, Lampung Walk dilengkapi dengan 30 tenant. Terdiri dari kukiner, fashion dan salon. Dengan menawarkan bentuk promosi secara rutin di media sosial yakni adanya menu baru. Lampung Walk juga selalu mengutamakan kenyaman pengunjung dengan mengutamana pelayanan

kebersihan dan keamanan. “Kita selalu memberikan pengetahuan kepada karyawan serta karyawan tenant untuk dapat memberikan pelayanan yang lebih baik,” ujarnya. Bahkan guna memantapkan kinerja staf dan karyawannya, Johan mengadakan pelatihan berupa training baik bersifat formal ataupun non formal. Dimana hingga saat ini terdapat 80 orang karyawan. “Kita sadar karyawan adalah hal yang

Ikuti Hobi, Pola Makan Seimbang SELALU dihadapkan dengan rutinitas pekerjaan yang padat, Johan Gunawan memiliki trik jitu untuk menghilangkan rasa jenuhnya. Pria ramah ini berusaha menyeimbangkan pola makan dan hobinya di sela kesibukan. Sesekali, dirinya pergi nonton film bioskop dan memanfaatkan waktu libur untuk quality time bersama keluarga. Meski demikian, dia tidak membuat jadwal khusus, hanya menyesuaikan waktu senggang yang ada. ’’Paling pergi bioskop atau nonton film di rumah bersama keluarga. Biasanya waktu lagi senggang aja ya kita liburan bareng,” jelasnya. Pria yang hobi nonton dan traveling ini meneruskan, melakukan rutinitas yang bermanfaat seperti seminggu sekali berolahraga. Dengan bermain futsal. Menurutnya selain menyegarkan badan juga dapat menghilangkan stres di pikiran. Tidak hanya itu, Johan juga mengaku jika dirinya mengedepankan waktu istirahat yang cukup. Dengan begitu tubuh akan segar dan berenergi dalam melakukan kegiatan harian. (ing/c1/gus)

ABOUT HIM Nama

: Johan Gunawan L.

TTL

: Bandarlampung, 22 Februari 1975

Agama

: Islam

Hobi

: Nonton & traveling

Alamat

: Perumahan Bukitraya Blok G 12 A

Jabatan

: General Manager Lampung Walk

Istri

: Nia Zarika

Anak

: Nayla Kanaya

RIWAYAT PENDIDIKAN SD Immanuel Bandarlampung SMP Immanuel Bandarlampung SMAN 2 Bandarlampung S1 Ekonomi Universitas Bandar Lampung

paling berharga bagi perusahaan,” imbuhnya. Dalam sehari terdapat 1.500 pengunjung di Lampung Walk dengan wahana yang paling diminati yakni waterpark. Mampu menyedot 40 persen pengunjung. Kedepannya, Johan juga akan menghadirkan inovasi terbaru yakni aula yang dapat dibuka untuk umum untuk meeting ataupun pesta ulang tahun. (ing/c1/gus)


MINGGU, 8 OKTOBER 2017

INSPIRASI

19

Ajak Mahasiswa Cinta Pertanian

Rizka Novi Sesanti

FOTO-FOTO IST

MENJADI seorang dosen tidak hanya memiliki tugas untuk mendidik. Namun juga memberikan contoh dan semangat kepada mahasiswanya. Itu yang membuat Rizka Novi Sesanti, S.P., M.P., dosen di Politeknik Negeri Lampung (Polinela), merasa perlu untuk menanamkan rasa cinta mahasiswanya kepada dunia pertanian. Wanita kelahiran Palembang, 2 Novermber 1983, ini mengatakan, kebanyakan orang memilih pekerjaan yang tidak sesuai dengan apa yang ditekuninya saat kuliah. ’’Kebanyakan kuliahnya di jurusan pertanian, tetapi ketika bekerja di bidang lain yang tidak nyambung sama pertanian,” katanya. Meski begitu, Rizka sendiri sadar, tidak mudah untuk menumbuhkan semangat mahasiswa. Terlebih, para mahasiswa yang merasa terpaksa untuk memilih bidang pertanian. “Karena saya awalnya juga begitu,” ucap wanita yang hobi nonton tersebut. Ketika itu, Rizka mengaku, jurusan pertanian adalah pilihannya yang terakhir untuk melanjutkan pendidikan. “Tetapi saat itu saya berfikir, kalau sudah basah ya berenang saja sekalian. Kalau sudah terlanjut masuk (pertanian, Red) ya jadi yang terbaik sekalian,” tegas alumni jurusan Agronomi, Fakultas Pertanian Unila tersebut. Saat ini, Rizka sendiri mengajar sebagai dosen Teknologi Produksi Tanaman Holtikultura. Selain mengajar di kampus, Rizka juga kerap memberikan pelatihan di sekolah, dan lapas wanita tentang budidaya tanaman sayuran. “Kalau sekarang ini yang sedang ditekuni itu Polinela Hidroponik Farm. Sebenarnya ini hibah dari Kemenristekdikti untuk iptek bagi kreativitas dam inovasi kampus,” ungkapnya. Di Polinela Hidroponik Farm sendiri, Rizka mengembangkan berbagai sayuran

hidroponik sebagai tempat kunjungan wisata edukasi bagi siswa sekolah dasar hingga menengah atas. Beberapa penelitian tentang tanaman yang dikembangkan Rizka diantaranya, melon hidroponik yang banyak digemari. Rizka mengatakan, butuh tiga tahun untuk mengembangkan tanaman melon hidroponik. Di Lampung sendiri, kebanyakan tanaman hidroponik hanya lah sejenis sayuran seperti sawi, kangkung, dan sayuran lainnya. “Sempat menemukan kegagalan juga waktu menanam melon hidroponik ini, sudah lama sebenarnya kalau nyoba-nyoba tanam. Tapi yang benar-benar dapat formula untuk menanam dengan baik sekitar tiga tahun belakangan,” bebernya. Dalam menanam melon hidroponik ini, Rizka juga kerap dibantu anak-anak didiknya yang diberi nama anak green house. “Mereka yang di green house ini memang lebih banyak menghabiskan waktu di Polinela Hidroponik Farm. Jadi kalau tidak ada kuliah, atau bahkan sedang libur sekali pun mereka sering ada disana,” sebutnya. Kepada mahasiswanya tersebut, Rizka juga sering berpesan untuk bisa menjadi petani yang modern. Sebab, menurut Rizka, Indonesia sendiri sangat membutuhkan petani-petani yang tidak hanya bisa bertani di lapangan tapi juga berpendidikan. “Karena dari data yang saya tahu, hanya 12 persen diantaranya petani yang usianya masih muda, sisanya mereka (petani, Red) usianya diatas 35 tahun. Nah kalau merekamereka yang usianya sudah lebih tua tidak mampu lagi bertani, lalu siapa yang bakal menggantikan kalau bukan kita-kita di bidang pertanian ini,” tukasnya Rizka. (ega/ c1/wan)

ABOUT HER Nama

: Rizka Novi Sesanti, S.P., M.P.

Tempat Lahir : Palembang, 2 November 1983 Pekerjaan : Dosen Politeknik Negeri Lampung (Polinela)


MENTARI

20

MINGGU, 8 OKTOBER 2017

KREATIF DAN INOVATIF: Anak-anak TK Pelangi mengikuti berbagai kegiatan untuk merangsang perkembangan motorik halus-kasar, kreativitas, kerja sama, dan kemandirian. FOTO IST FOR RADAR LAMPUNG

Pembangunan Karakter Jadi Prioritas Pembelajaran BANDARLAMPUNG - Pembentukan karakter merupakan fokus pendidikan TK Pelangi. Karenanya, di sekolah yang berada di bawah naungan Yayasan Pendidikan Alfian Husin ini, anak-anak diajarkan cara bersosialisasi, kemandirian, dan kepercayaan diri. Kepala TK Pelangi Hidayati menyampaikan, pembentukan karakter merupakan perwujudan dari visi sekolah. Yakni memberikan pendidikan yang layak untuk anak usia dini, dengan misi menjadi pelopor pendidikan anak usia dini berkualitas. Adapun lanjut Ida, kurikulum yang diberlakukan adalah untuk mendorong anak menjadi mengenal dirinya sendiri, meningkatkan kemampuan bersosialisasi , mengembangkan kemampuan berbahasa, mengembangkan pengetahuan tentang lingkungan, dan melatih memecahkan masalah. Lalu, mengembangkan

kemampuan motorik kasar dan halus, serta meningkatkan kreatifitas. Misalnya, siswa Toodler fokus peda pelajaran sensor motorik kasar dan halus, kebahasan, toilet training dan sosialisasi pola bermain dan pengasuhan yang tepat. Sedangkan Playgroup fokus pada pengenalan angka. Kemudian TK A dan TK B belajar sembari bermain. ’’Kalau TK A sudah mengenal huruf dan angka sementara untuk TK B menggabungkan suku kata,’’ terang Ida. Ida mengakui mjika membangun karakter yang baik pada anak bukanlah mudah. Karenanya, sebelum proses pendidikan dimulai diawali dengan observasi. Sehingga guru mengetahui kelemahan dan kelebihan siswa. ”Pengetahuan tentang karakter siswa ini menjadi modal para guru dalam prioses pendidikan,’’ pungkasnya. (gie/c1/nui)


METROPOLIS MINGGU, 8 OKTOBER 2017

Bukan Sekadar Berita!

R ADAR LAMPUNG

17

Pixy Lip Cream Hadirkan Enam Warna Baru Setelah Datangkan Varel, Hari ini Rizky Febian BANDARLAMPUNG - Brand kosmetik Pixy menggelar acara Pixy Express Your Truly Asian Beauty di hall lantai 1 Mal Boemi Kedaton (MBK). Salah satu rangkaian acaranya adalah meet and greet with Verrel Bramasta Sabtu (7/10). Hari ini (8/10), giliran Rizky Febian bakal menyapa warga Bandarlampung yang juga dalam rangkaian acara tersebut. Section Leader Advertising and Promotion Pixy Mira Norsanti mengatakan, sebelum meet and greet, pihaknya lebih dulu menggelar beauty workshop bersama Pixy. Tujuannya untuk menginformasikan enam warna baru Pixy Lip Cream yang hadir dengan pilihan warna-warna nude yang trendi. Yakni vintage rose, delicate pink, glam coral, sweet choco, gaudy orange, dan mild peach. ’’Saatnya ciptakan cantik bergaya nude yang sesuai dengan nuansa hati,” jelasnya. Mira melanjutkan, sebelumnya Pixy Lip Cream sudah memiliki enam warna yang nyata. Yakni chic rose, party red, classic red, fun fuschia, edgy plum, dan bold maroon. ’’Dengan hasil akhir matte, formulanya tahan lama, dan tidak meninggalkan bekas/noda (transfer proff ) dan teksturnya ringan dan tidak terasa kering di bibir. ’’Inilah sahabat cantikmu Lip Cream dengan warnba yang nyata dan lembut ringan di bibir dengan hasil matte yang tahan lama.” jelasnya. Ada 10 keunggulan yang mengikutinya. Perfect Pixy Lip cream yakni lebih penuh, tebal, instant matte, sangat nyata, transfer poroff, warna trendi, waterproof, lembab, ringan serta 10 jam tahan lama. Terkait meet and greet, Mira menyampaikan, untuk konsumen yang membeli produk Pixy senilai Rp100 ribu bisa mengikuti beauty workshop dan 50 orang yang beruntung berkesempatan foto bareng Verrel Bramasta. ’’Belanja Rp100 ribu itu juga sudah termasuk free voucher purikura photobooth, games virtual reality (VR), lucky shoot, dan lucky draw. Kemudian, di hari Minggu (hari ini, Red.) ada perform Rizky Febian,” jelasnya. (gie/sur)

FOTO ANGGI RHAISA/RADAR LAMPUNG

KENALKAN PRODUK: Brand kosmetik Pixy menggelar acara Pixy Express Your Truly Asian Beauty di hall lantai 1 Mal Boemi Kedaton. Salah satu rangkaian acaranya adalah meet and greet Verrel Bramasta Sabtu (7/10). Hari ini (8/10) giliran Rizky Febian yang menjadi tamu istimewa.

FOTO TEGAR MUJAHID/RADAR LAMPUNG

AWKARIN PILIH LAMPUNG WALK UNTUK SAPA FANS KARIN Novilda, atau lebih dikenal Awkarin menghebohkan pengunjung Lampung Walk, Bandarlampung, kemarin (7/10). Selebgram yang tengah naik daun ini datang untuk menemui fansnya yang akrab dengan julukan Trawblemaker. Seluruh peserta meet and greet yang berjumlah 30 orang mulai terlihat mengisi aula Lampung Walk sejak pukul 13.00 WIB, padahal Awkarin dijadwalkan menyapa fans pukul 15.15 WIB. Diwawancarai terpisah, Ketua Pelaksana meet and greet with Awkarin, Anisa Monthi mengatakan ini merupakan buah kerjasama pihaknya dengan manajemen Awkarin. (rma/sur)

Lantai... Dia menyebut, pengerjaan bakal memasuki masa itu karena pembangunan pird tinggal menunggu di titik 4 dan 5. Ya, sebanyak 3 pird telah selesai dipasang bersamaan juga dengan 2 abt. Dalam pemasangan balok grider, petugas di lapangan hanya mem-

Sambungan dari Hal. 24 butuhkan waktu satu minggu. ’’Kalau pemasangannya per segmen. Satu segmennya ada enam balok, yang mau kita kerjakan pertama abt 1 ke pird 1, terdiri dari lima segmen,” sambungnya. Hingga kini, proyek tersebut telah

mencapai 50 persen pembangunan. Sutarno menargetkan akhir tahun proyek ini dapat selesai. Namun, soal pencairan dana PT Sarana Multi Infrastruktur (SMI), Sutarno mengaku tak mengetahuinya. Menurutnya itu langsung ke pusat.

Bayi... ’’Malah pembongkaran ini sudah dua bulan lebih mundurnya. Kalau berbicara kemanusiaan, sudah luar biasa kami melakukannya,” ungkap Lakoni, di sela pembongkaran kios, kemarin (7/10). Dia menjelaskan, dalam membongkar kios-kios yang ada sudah melewati beberapa tahapan. Seperti sosialiasi pengamanan hingga penertiban terhadap kios-kios yang ada di jalan tersebut berdasarkan surat Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Pengelolaan Sumberdaya Air Lampung Nomor 460/173/B6/V.04/2017 tanggal 22 mei 2017. ’’Tindak lanjut surat itu, dilakukan rapat pada 8 Juni 2017 dengan keputusan bahwa pengosongan akan dilakukan 4 Juli 2017,” ujarnya. Menyikapi keputusan rapat yang dilakukan 8 Juni 2017 itu, Satpol PP Lampung mengirimkan surat kepada para pedagang kios dengan nomor 800/691/V.05/2017 tanggal 14 Juni 2017 yang meminta para pemilik kios di sepanjang pagar Islamic Center

Sementara pembangunan fly over di Kemiling dan Pramuka juga terus dikebut. Hingga kini, fly over Kemiling sudah dalam proses pengecoran pird dan abt. Sementara untuk fly over Pramuka masih memasuki tahap pengeboran. (rma/sur)

Sambungan dari Hal. 24 mengosongkan areal tersebut paling lambat 1 Juli 2017. Di mana, berdasarkan surat tersebut, bila sampai batas waktu ditentukan tidak dikosongkan, Satpol PP Lampung berdasarkan Undang-Undang akan menertibkan pada 4 Juli 2017. ’’Kami tunggu sampai 4 Juli 2017. Tapi ternyata kiosnya nggak dibongkar, kami tunggu sampai Oktober ternyata nggak dibongkar juga. Makanya kami kirimkan surati lagi pedagang pada 4 Oktober 2017 kalau kiosnya tidak dibongkar maka 7 Oktober 2017, Pol PP yang membongkarnya. Dan, hari ini kami membongkarnya,” bebernya. Lakoni menambahkan, pembongkaran kios tersebut dilakukan karena provinsi ini ingin mengembangkan Islamic Center sebagai embarkasi penuh 2018. Sebab, pada November tahun ini, tim Kementerian Agama ingin melakukan kroscek atas kesiapan Islamic Center sebagai embarkasi penuh 2018. ’’Ada sekitar 10 kios yang kita bongkar. Pedagang sudah menandatangani pembongkaran kios itu walaupun tidak

semua menandatangani. Tapi ini adalah perwakilan dari kios yang ingin membongkar sendiri pada 6 Agustus 2017,” ucapnya. Menurutnya, keberadaan para pedagang kios ini tidak ada satupun dari pemerintah yang mengetahui ada pembangunan kios. Padahal, kioskios tersebut berada di atas tanah milik pemerintah. ’’Ini kan aset pemerintah. Jadi, tidak ada ganti rugi untuk mereka,” pungkasnya. Pantauan Radar Lampung, satu demi satu kios yang sudah permanen maupun masih berpapan dibongkar paksa Satpol PP dipimpin Lakoni menggunakan alat berat. Sempat terjadi perlawanan dari beberapa pemilik kios. Sebab selain tempat usaha, kios tersebut merupakan tempat tinggal pemilik kios. Namun, Satpol PP menghiraukan perdebatan itu dan tetap membongkar kios tersebut. Agustinus, salah satu pemilik kios mengaku tidak terima kiosnya dibongkar. Sebab, kios tersebut merupakan usaha dan tempat tinggalnya

untuk berteduh dan membesarkan keempat anaknya. Meski excavator sudah stanby di belakang kiosnya, Agustinus bersama keluarganya sempat lama bertahan di dalam kios. Akibat aksi nekat tersebut, dirinya bahkan beserta sang bayi yang baru berusia satu bulan nyaris tertimpa bangunan kios andai saja Satpol PP tidak dulu menahan pembongkaran sebelum memastikan kios kosong dari penghuni. ’’Kami mau tinggal dimana pak, anak saya ada yang masih bayi baru lahir satu bulan lalu, dia (anak bungsu) sedang sakit, punya kelainan,” ungkap Agustinus, kemarin (7/10). Sang ibu hanya bisa menangis melihat barang dagangannya diangkut dan dipindahkan ke seberang jalan. Ia hanya dapat pasrah sembari menggendong anaknya keluar dari ruangan tempat tinggalnya yang berukuran sekitar 3 x 15meter itu. ’’Saya baru lebaran tahun ini tinggal di sini, kami bingung mau tinggal dimana,” ucapnya sambil meneteskan air matanya. (yud/sur)


22

MINGGU, 8 OKTOBER 2017


IKLAN MINGGU, 8 OKTOBER 2017

23


24

METROPOLIS Bukan Sekadar Berita!

MINGGU, 8 OKTOBER 2017

04:25

11:49 14:51

17:55

19:04

Lantai Fly Over Siap Dipasang

FOTO M. TEGAR MUJAHID/RADAR LAMPUNG

BONGKAR KIOS: Satpol PP Lampung merealisasikan penertiban kios ilegal yang berdiri di sekitaran Islamic Center, Rajabasa, Bandarlampung. Pembongkaran kios tersebut dilakukan karena provinsi ini ingin mengembangkan Islamic Center sebagai embarkasi penuh 2018.

Bayi Satu Bulan Nyaris Tertimbun dalam Kios SATPOL PP BONGKAR BANGUNAN SEKITAR ISLAMIK CENTER BANDARLAMPUNG - Sikap tegas ditunjukkan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung, melalui Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) setempat dalam menertibkan kios ilegal yang berdiri di sekitaran Islamic Center, Rajabasa, Bandarlampung. Pemprov memiliki kewenangan tersebut lantaran tanah di kawasan tersebut merupakan aset

pemerintah yang tidak diperkenankan dijadikan tempat berdagang. Kepala Bidang Penegakkan PerundangUndangan Daerah Satpol PP Lampung Lakoni Ahmad mengaku pembongkaran tersebut dilakukan sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP). Baca | BAYI | Hal. 21

BANDARLAMPUNG – Pengerjaan pembangunan fly over depan Mall Boemi Kedaton (MBK) bakal memasuki babak baru. Rencananya, pekan depan PT Dewanto Cipta Karya, selaku pengembang mulai memasang balok girder. Pelaksana Lapangan PT Dewanto Cipta Karya Sutarno menjelaskan, penampakan fisik fly over bakal mulai terlihat jelas jika tahapan ini

mulai dilakukan. Dijelaskan, balok girder merupakan balok yang memanjang, yang menjadi dasar dudukan atau lantai fly over. ’’Alatnya sudah datang, tapi belum kita mulai. Perlu dirikan tangga panjang dulu untuk angkat alat masang balok gridernya,” ujar Sutarno di lokasi pembangunan kemarin (7/10). Baca | LANTAI | Hal. 21


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.