290618

Page 1

Satu untuk Semua

JUMAT, 29 JUNI 2018

24 HALAMAN/Rp4.000,-

Bawaslu Harus Tegas Dalam Menyikapi Politik Uang di Pilgub BANDARLAMPUNG – Ratusan orang menyambangi kantor Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Lampung sekitar pukul 10.00 WIB kemarin (28/6). Mereka menuntut kasus dugaan politik uang diproses Bawaslu. Baca BAWASLU Hal. 4 DEMO DI BAWASLU: Suasana demonstrasi di kantor Bawaslu Lampung yang berada di Jl. P. Morotai, Wayhalim, Bandarlampung, kemarin (28/6). FOTO M. TEGAR MUJAHID/RADAR LAMPUNG

Tak Jauh Beda dengan QC Hasil Sementara Penghitungan Form C1 di Laman Info Pemilu KPU

BANDARLAMPUNG – Data penghitungan real count Pemilihan Gubernur (Pilgub) Lampung sampai kemarin mirip dengan hasil quick count. Pasangan calon nomor urut 3 Arinal Djunaidi-Chusnunia leading dalam perolehan suara sementara. Hal ini berdasarkan data rekapitulasi Komisi Pemilihan Umum (KPU) seperti di laman https://infopemilu.kpu.go.id/pilkada2018/hasil/cepat/t1/lampung.

Hasil perhitungan sementara rekapitulasi form C.1 cepat dalam laman tersebut hingga pukul 00.00 WIB tadi malam menunjukkan data suara masuk baru 79,85 persen. Pada laman itu juga menunjukkan pasangan calon (paslon) gubernur-wakil gubernur Lampung nomor urut 3 Arinal Djunaidi-Chusnunia unggul. Baca TAK Hal. 4

GRAFIS EDWIN/RADAR LAMPUNG

Parpol Besar Bukan Jaminan

OLEH: Dahlan Iskan

Paslon Lebih Andalkan Relawan Sendiri

Saham Hilang Senilai Kanada BIARLAH Nihi Sumba menggantung dulu. Biarlah kebun tebu Sumba Timur tertunda dulu. Biarlah pilkada-pilkada bicara dengan hasilnya masing-masing. Ini. Ada peristiwa yang juga luar biasa: Tiongkok kehilangan kekuatan ekonominya sebesar ekonomi satu negara Kanada. Harga saham di bursa Shanghai merosot drastis. Minggu ini. Total kemerosotan itu senilai USD5,6 triliun. Bayangkan. Dalam enam bulan kehilangan kekuatan sebesar ekonomi satu negara besar. Atau kehilangan lima kali kekuatan ekonomi Indonesia. Baca SAHAM Hal. 4 http://www.radarlampung.co.id

FOTO ALAM ISLAM/RADAR LAMPUNG

KONFERENSI PERS: Paslon nomor urut 3 Arinal Djunaidi-Chusnunia saat menggelar konferensi pers di kediaman Arinal tadi malam.

Tiga Paslon Tetap Tunggu Hasil KPU Arinal Mengaku Dapat Ucapan Selamat dari Jokowi BANDARLAMPUNG – Tiga pasangan calon (paslon) gubernur dan wakil gubernur Lampung kompak menunggu hasil perhitungan akhir Komisi Pemilihan Umum (KPU), kendati beberapa lembaga

survei telah merilis paslon nomor urut 3 Arinal Djunaidi-Chusnunia unggul dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Lampung 2018. Ketiga paslon tersebut masing-masing nomor urut 1 M. Ridho Ficardo-Bachtiar Basri, nomor urut 2 Herman H.N.-Sutono, dan nomor urut 4 Mustafa-Ahmad Jajuli. Baca TIGA Hal. 4

JAKARTA – Hanya sedikit kandidat kepala daerah yang memanfaatkan jaringan parpol untuk mendulang suara. Mereka lebih sreg memanfaatkan jaringan relawan yang dibangun sendiri. Salah satu alasannya, mesin parpol butuh biaya besar. Selain itu, tingkat kepercayaan publik kepada parpol masih rendah. ’’Biasanya, yang turun langsung itu relawanrelawan dari calonnya sendiri. Memang begitu sejak dulu, saya juga begitu,” ujar Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) kemarin. Dia mengungkapkan, pengaruh partai dalam pemilihan kepala daerah tidak sepenuhnya menonjol. Bahkan yang lebih aktif dalam pemilihan justru tim sukses para relawan calon. Bukan orang partai. JK memang sangat paham kontestasi politik. Selain berpengalaman puluhan tahun di dunia politik, pria berdarah Bugis itu pernah tiga kali mengikuti pemilihan presiden. Yakni pada 2004 berpasangan dengan Susilo Bambang Yudhoyono, 2009 bersama Wiranto, dan 2014 bersama Joko Widodo. Baca PARPOL Hal. 4

Berlangganan Cukup SMS ke 0811790544


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.