SELASA 19 JUNI 2018
Hotline: 0711-372323
Nomor 4477 Tahun Ke-14 Terbit 20 Halaman Eceran Rp3.000 Langganan Rp85.000 Luar Kota Tambah Ongkos Kirim
beritapagi.co.id twitter.com/hu_beritapagi
Untuk Kemajuan Masyarakat Sumsel
facebook.com/beritapagi.co.id
Pendiri Lingkaran Survei Indonesia, Denny JA
Setelah Lebaran, Dodi Menguat Selesai Lebaran, pasangan H Dodi Reza Alex Noerdin-HM Giri Ramanda Kiemas berpotensi menguat dibandingkan saingan terdekatnya, pasangan Herman Deru-Mawardi Yahya pada Pilkada Sumatera Selatan, 27 Juni mendatang.
Palembang, BP Pendiri Lingkaran Survei Indonesia, Denny JA, menyebutkan, pada awal Juni 2018 atau sebelum lebaran, pasangan DodiGiri memimpin sementara di angka 27,7 persen. Diikuti pasangan Herman Deru-Mawardi sebesar
23,3 persen, pasangan Ishak Mekki-Yudha sebesar 18,4 persen, dan pasangan Aswari-Irwansyah sebesar 8,6 persen. Sementara yang belum memutuskan masih sekitar 22,1 persen. “Mendekati hari pencoblosan 27 Juni 2018 atau
9 hari lagi, suara yang belum memutuskan akan mengecil. Siapa yang paling banyak bisa mendapat dukungan swing voters (suara mengambang) atau suara yang belum memutuskan itu?” katanya ke halaman 11 kol 3
Denny JA
Swedia Menang Atas Korsel
Lukaku dan Mertens Menangkan Belgia Sochi, BP Tangguh di babak pertama, pertahanan Panama akhirnya runtuh di babak kedua. Pertandingan Belgia vs Panama di Grup G Piala Dunia 2018 berakhir dengan skor 3-0. Dua gol Romelu Lukaku ditambah gol indah Dries Mertens pada Senin (18/6) di Olimpiyskiy Stadion Fisht (Sochi) menjadi penentu kemenangan Iblis Merah atas sang lawan yang menjalani debut di Piala Dunia. Belgia memulai kampanye mereka di Piala Dunia Rusia dengan kemenangan masif atas Panama ALEX LIVESEY/GETTY IMAGES BERJIBAKU–Pemain Belgia Dries Mertens berjibaku dengan pemain Panama Jose Luis Rodriguez dan Eric Davis Young dalam laga yang sepenuhdalam laga Grup G Piala Dunia 2018 di Sochi, Rusia, Senin (18/6) malam WIB. nya didominasi mereka.
HotNews...
Termakan Promosi Restoran Bangkrut
BERBAGAI restoran memiliki beragam strategi promosi untuk menarik pelanggan lebih banyak, termasuk promosi all you can eat. Sebuah restoran hotpot di Cina, The Jiamener, harus menelan kebangkrutan setelah menawarkan promosi all you can eat yang sedianya berlangsung selama sebulan penuh. Restoran yang terletak di Chengdu, provinsi Sichuan, itu ke halaman 11 kol 1
Latihan Perdana, Empat Pemain Absen Palembang, BP Skuad Sriwijaya FC akan kembali menggelar latihan di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang pada Selasa (19/6) sore. Dalam sesi latihan perdana usai libur Lebaran, empat pemain dipastikan absen karena harus membela Timnas Indonesia U19 dan U-23. Gelandang muda Syahrian Abimanyu dan wing bek Samuel Simanjuntak mendapatkan panggilan BP/SYAIRUL bergabung Timnas U-19 di LATIHAN–Pemain Sriwijaya FC saat menjalani sesi latihan.
bawah kepelatihan Indra Sjafri. Dua pemain ini harus mengikuti training camp Timnas U-19 di Yogyakarta, 19 Juni hingga 15 Juli. Timnas U-19 akan berjibaku di Kejuaraan AFF U19 Champioship 2018. Kejuaraan sepakbola antarnegara regional Asia Tenggara itu bakal dihelat di Indonesia mulai 1 hingga 14 Juli. Terpusat di Provinsi Jawa Timur, kontestan yang terbagi dalam dua grup itu bakal mela-
Iblis Merah menguasai bola hingga 62 persen dan melepaskan 15 tembakan dalam 90 menit. Sebaliknya, Panama, hanya melepaskan tujuh tembakan, dua tepat sasaran. Belgia mendominasi pertandingan sejak awal. Tim asuhan Roberto Martinez ini bahkan melepaskan sembilan tembakan sepanjang 45 menit awal, meskipun tidak ada yang berbuah gol. Peluang emas pertama Belgia datang pada menit ke-12 berkat kesalahan lawan. Bek Panama, Roman Torres mengirim bola kepada kiper Jaime Peneke halaman 11 kol 3
Presiden Akan Resmikan LRT
Palembang, BP Presiden Joko Widodo akan meresmikan kereta api ringan atau Light Rail Transit (LRT) Sumatera Selatan pada pertengahan Juli 2018. Kepala Proyek Utama Pembangunan LRT Sumsel Masudi, mengatakan, peresmian LRT Sumsel nanti direncanakan akan dilakukan oleh orang nomor satu di Indonesia yang didampingi Menteri Perke halaman 11 kol 3 hubungan (Menhub) RI
Budi Karya Sumadi dan itu telah terjadwalkan. “Dengan peresmian itu maka secara langsung menandakan LRT Sumsel sudah dapat difungsikan dari Bandara SMB II Palembang hingga ke Jakabaring,” kata Masudi, Senin (18/6). Menurut dia, saat peresmian akan ada enam stasiun LRT dari total 13 stasiun yang selesai dan ke halaman 11 kol 6
NASIONAL BERITAPAGI
SELASA, 19 JUNI 2018
HALAMAN
2
Jelang Pilpres 2019
LINTAS POLITIKA
Ketum PPP Ajak Ketum PKB Mantapkan Koalisi
Kasusnya Dihentikan Rizieq Bakal Pulang IMAM Besar Front Pembela Islam Rizieq Shihab akan segera pulang ke Indonesia menyusul keputusan penyidik menghentikan penyidikan kasus chat mesum yang menimpanya. Jika pulang Juni 2018 ini, maka genap setahun Rizieq Shihab menghilang dari tanah air untuk menghindari pemeriksaan polisi atas kasusnya. “Insya Allah beliau akan pulang ke Indonesia,” kata pengacara Rizieq, Kapitra Ampera lewat pesan singkat, Minggu (17/6). Kapitra mengatakan hingga kini Rizieq Shihab masih berada di Mekkah, Arab Saudi. “Tunggu pengumuman dari HRS (Habieb Rizieq Shihab),” kata Kapitra. Hari ini polisi telah membenarkan adanya Surat Perintah Penghentian Penyidikan (SP3) terhadap kasus chat mesum Pimpinan FPI Rizieq Shihab. Penghentian penyidikan dilakukan karena polisi kesulitan memperoleh barang bukti tambahan untuk memperkuat dugaan keterlibatan Rizieq Shihab dalam kasus pornografi tersebut. Polisi menetapkan Rizieq sebagai tersangka berbagai kasus pelanggaran hukum mulai penistaan agama, penghinaan lambang dan dasar negara, sampai kasus chat porno, pada awal tahun lalu. Tindakan polisi dilakukan tak lama setelah unjukrasa 212 yang dipimpin Rizieq Shihab berhasil memobilisasi massa untuk menuntut Gubernur DKI Jakarta ketika itu Basuki Tjahaja Purnama dinyatakan sebagai tersangka. Basuki alias Ahok belakangan divonis dua tahun penjara dalam kasus penistaan agama dan kalah dalam pemilihan Gubernur DKI Jakarta. Sebelumnya, pada 21 Februari 2018 lalu, sempat beredar kabar kalau Rizieq Shihab sudah membeli tiket pulang ke Indonesia. Namun kabar kedatangannya yang sudah menuai reaksi pro dan kontra itu kemudian batal. Wakil Kepolisian Republik Indonesia Komisaris Jenderal Polisi Syafruddin menegaskan tidak ada unsur politik dalam keluarnya Surat Perintah Penghentian Penyidikan (SP3) untuk kasus chat yang menimpa Rizieq Shihab. “Semua aparat penegak hukum, penyidik Polri, Kejaksaan, ataupun KPK, independen. Jadi tidak ada pretensi apaapa,” kata Syafruddin. Kendati dua kasusnya sudah di-SP3, Rizieq Shihab akan tetap bersikap kritis terhadap pemerintahan Joko Widodo “Tidak ada perubahan apa-apa. Habib akan tetap kritis ke pemerintahan,” ujar Kapitra kepada Kompas.com, Senin (18/6). “Kami ini pada prinsipnya, kalau Presiden bekerja benar, kami ikut. Kalau sudah sesuai undang-undang, kami ikut, kami dukung. Kalau Presiden tidak baik, kami kritik,” lanjut dia. Kapitra mengingatkan bahwa menjadi pemimpin harus siap menerima kritik. Tidak hanya itu, seorang pemimpin bahkan harus tahan cacian dan makian sekalipun. “Menjadi pemimpin atau pejabat itu, kerja baik tidak dipuji, kerja jelek dicaci maki,” lanjut dia. Menurut Kapitra, kritik adalah hal yang biasa dalam demokrasi dan tidak melanggar hukum. Indonesia, lanjut dia, terdiri dari beragam kelompok masyarakat. cit
ANTARA FOTO/M AGUNG RAJASA
M IRIAWAN RESMI DILANTIK–Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo resmi melantik Sestama Lemhanas Komjen Pol M Iriawan sebagai Penjabat Gubernur Jawa Barat di Gedung Merdeka, Bandung, Jawa Barat, Senin, (18/7). M Iriawan akan mengisi kekosongan posisi gubernur yang ditinggalkan Ahmad Heryawan karena memasuki pensiun.
Pelantikan Iriawan Menuai Protes Partai Golkar tak setuju dengan pelantikan Komjen Pol Iriawan menjadi Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat. Menurutnya, polemik pelantikan itu bisa membahayakan citra Presiden Joko Widodo. Jakarta, BP “Pelantikan Iriawan yang notabene pejabat aktif Polri adalah sebuah langkah ngawur, tidak lazim, dan pemaksaan, bahkan berpotensi membuka ruang tembak yang sangat besar kepada Pak Jokowi,” kata Wakil Sekjen Partai Golkar Maman Abdurrahman kepada detikcom, Senin (18/6). Menurutnya, pelantikan itu melanggar konstitusi dan mengesampingkan aspirasi publik. Konstitusi yang dilanggar adalah Undang-Undang Aparatur Sipil Negara Pasal 20 ayat 3 yang menyebutkan TNI dan Polri hanya boleh menempati jabatan tertentu yang ada di pusat. Pelantikan juga berpotensi melanggar Undang-Undang Kepolisian Pasal 13 ayat 1, 2, dan 3 mengenai tugas pokok dan fungsi dari kepolisian. Lagi pula, penolakan terhadap usulan Iriawan menjadi Pj Gubernur sudah muncul sejak Februari lalu. Namun akhirnya Iriawan
dilantik juga. Situasi di Jawa Barat juga tidak terlalu genting sehingga Pj gubernur harus dijabat polisi. “Langkah yang dilakukan oleh Mendagri sangat tidak arif dan blunder. Mendagri justru menciptakan kegaduhan di tengah kita membutuhkan suasana yang kondusif di dalam tahun politik sekarang ini,” kata Maman. Di Jawa Barat sedang ada pemilu gubernur. Partai Golkar bersama Partai Demokrat mengusung pasangan calon Deddy Mizwar dan Dedi Mulyadi. Maman curiga ada upaya tersembunyi lewat pelantikan Iriawan. “Saya jadi mencurigai dan diduga kuat ada upaya untuk mendukung atau memenangkan salah satu kandidat tertentu, baik di pilgub, pilbupati, maupun pilwalkot,” kata Maman. Anggota Badan Komunikasi DPP Partai Gerindra Andre Rosiade juga mempertanyakan keputusan pemerintah yang tetap melantik Komjen (Pol) Iria-
wan sebagai Penjabat Gubernur Jawa Barat. Pelantikan Komjen (Pol) Iriawan menjadi Pj Gubernur Jawa Barat di luar ekspektasi. “Nggak ada angin nggak ada hujan pak Mendagri mengangkat pak Iriawan Pj Gubernur Jabar. Ini tentu mengagetkan bagi kami, ini merusak kredibilitas pemerintah pak Jokowi,” kata Andre. “Emang nggak ada lain, tokoh, pejabat di Republik Indonesia selain Komjen Iriawan? Emang susah nggak ada orang lain gitu selain Komjen Iriawan? Masak nggak ada lain,” Andre menambahkan. Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menjamin Sekretaris Utama Lemhanas Komisaris Jenderal Iriawan yang baru saja dilantik sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, bakal menjaga netralitasnya dalam menjalankan tugas, terutama menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Barat. “Pak Iriawan itu progamnya menjaga netralitas, mereka menjamin netralitas dan tidak akan konflik kepentingan,” kata Direktur Jenderal Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri Sumarsono di Gedung Merdeka, Bandung, Senin (18/6). Sumarsono mengklaim
jika tidak netral dalam menjalankan tugasnya, Iriawan maupun para penjabat gubernur lainnya bakal ditarik dari jabatannya. “Saya kira netralitas Iriawan tak usah diragukan dia orang yang profesional,” lanjut Sumarsono. Sumarsono mengenal sosok Iriawan saat jenderal bintang tiga itu menjabat sebagai Kapolda Metro Jaya. Ketika itu, Sumarsono juga tengah menjabat sebagai Plt Gubernur DKI Jakarta. “Jadinya saya tahu persis netralitas Iriawan. Di waktu tinggal satu minggu ini tidak mungkin, konsentrasi ada di pilkada. Dia menguasai di sini, dan masyarakat Jabar bangga,” katanya. Pilkada Jawa Barat akan digelar pada 27 Juni 2018. Netralitas Iriawan usai dilantik sebagai Pj Gubernur Jawa Barat sempat dipertanyakan banyak pihak. Salah satunya Partai Demokrat yang menilai penunjukkan itu dapat menimbulkan asumsi bahwa pemerintah mendukung pasangan calon (paslon) gubernur Jabar TB Hasanuddin-Anton Charliyan yang diusung PDI Perjuangan. Latar belakang Iriawan dari polisi, dinilai menimbulkan kecurigaan, sebab Anton Charliyan juga berlatar belakang Korps Bhayangkara. cit
Sukmawati Senang Polisi Hentikan Kasus Puisinya Jakarta, BP Sukmawati Soekarnoputri mengatakan sudah menerima surat perintah penghentian penyidikan (SP3) dari kepolisian atas laporan terhadap pembacaan puisi yang menjeratnya. Surat tersebut dikeluarkan Badan Reserse Kriminal Markas Besar Polri. “Saya sangat senang dan menghargai keputusan tersebut,” ujarnya saat dihubungi, Senin (18/6). Polisi resmi menghentikan kasus dugaan penistaan agama yang memperkarakan Sukmawati pada 17 Juni 2018. Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri Brigadir Jenderal Mohammad Iqbal mengatakan, polisi tidak menemukan perbuatan melawan
hukum atau pidana sehingga perkara tersebut tidak dapat dinaikkan ke tahap penyidikan dan akhirnya dihentikan. Sukmawati menuturkan menerima surat tersebut kemarin. “Saya baca juga dari pemberitaan di media online,” katanya. Sukmawati menjadi perbincangan setelah membacakan puisi bertajuk Ibu Indonesia. Puisi yang dibacakan Sukmawati dalam acara 29 Tahun Anne Avantie Berkarya di Indonesia Fashion Week 2018 menuai polemik. Dalam puisi itu, Sukmawati membandingkan azan dengan kidung serta cadar dengan konde. Walhasil, Sukmawati pun dilaporkan ke kepolisian. Tak tanggung-tang-
gung, ada 30 laporan terkait dengan pembacaan puisi tersebut. Laporan pertama datang dari dua pihak sekaligus, yakni pengacara bernama Denny A.K. dan Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Hanura Amron Asyhari. Keduanya melaporkan Sukmawati ke Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan. Setelah itu, penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya melimpahkan perkara Sukmawati ke Bareskrim Mabes Polri. Menyusul kemudian, sejumlah pihak lain ikut melaporkan Sukmawati. Mereka adalah Persaudaraan Alumni 212, Tim Pembela Ulama dan Aktivis, Gerakan Mahasiswa Islam
Indonesia, Forum Anti-Penodaan Agama, Lembaga Bantuan Hukum Street Lawyer dan Kebangkitan Jawara, serta Pengacara Indonesia (Bang Japar Indonesia). Menanggapi banyaknya laporan tersebut, Sukmawati pun menggelar konferensi pers. Ia meminta maaf atas puisinya itu karena telah menimbulkan kontroversi di masyarakat dan dianggap melecehkan Islam. “Saya mohon maaf lahirbatin kepada umat Islam Indonesia, khususnya bagi yang merasa tersinggung dan berkeberatan dengan puisi Ibu Indonesia,” tutur Sukmawati sambil menyeka air matanya di Warung Daun Cikini pada Rabu, 4 April 2018. cit
Novel Baswedan Pertanyakan Keseriusan Pemerintah Jakarta, BP Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi Novel Baswedan mempertanyakan komitmen pemerintah menangani kasus-kasus penyerangan terhadap pegawai dan lembaga Komisi Pemberantasan Korupsi. Hingga kini, kepolisian belum berhasil menangkap pelaku penyerangan Novel Baswedan. Ada desakan agar Presiden Joko Widodo atau Jokowi membentuk tim gabungan pencari fakta untuk mengungkap kasus ini. Novel pun mempertanyakan pernyataan seorang pembantu Presiden Joko
Widodo yang justru menyebut Presiden masih harus mengurusi banyak hal besar lainnya. “Saya pernah mendengar pernyataan pembantu Presiden yang menyatakan bahwa Presiden tidak mungkin melihat masalah yang kecil-kecil,” kata Novel di Jalan Deposito, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Minggu (17/6). Pernyataan itu sebelumnya disampaikan oleh Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko. Moeldoko mengatakan, presiden tak bisa didesak-desak untuk membentuk TGPF. Dia pun meminta Presiden Jokowi diberi kesempatan memi-
kirkan hal-hal yang lebih strategis dan besar. Meski Presiden tak kunjung membentuk TGPF atau memberi tenggat kepada kepolisian untuk menyelesaikan kasus penyerangan Novel, Moeldoko menampik bahwa isu tersebut tak menjadi prioritas Jokowi. “Justru presiden memberikan prioritas kepada pihak yang mempunyai otoritas untuk bekerja lebih optimal,” ujar Moeldoko di Gedung Bina Graha, Jakarta, Jumat, 27 April 2018. Novel mengatakan boleh saja kasus penyerangan dirinya dianggap sebagai perkara kecil. Namun, ujar
Novel, dia akan merasa heran jika perkara itu tak dianggap penting. “Kalau masalah penyerangan terhadap orang-orang yang memberantas korupsi dianggap sebagai masalah yang bukan penting, terus yang penting seperti apa?” Novel menyampaikan, pertanyaan ini diajukan bukan semata karena dia menjadi korban. Novel pun membeberkan sejumlah penyerangan lain terhadap KPK dan pekerjanya. “Penyerangan kepada KPK secara fisik sering terjadi, lalu setidak-tidaknya ada dua kali pegawai KPK diculik, dan itu tidak diang-
gap masalah. Ini hal serius dan masih banyak lagi yang lain,” ujar penyidik yang kerap menangani perkara korupsi besar ini. Novel menyampaikan harapan agar Presiden Jokowi sungguh-sungguh mendukung pengungkapan kasus penyerangan dirinya. Jokowi, kata Novel, dibantu banyak aparatur, termasuk Kepolisian Republik Indonesia dan Badan Intelijen Negara untuk mengungkap kasus itu. “Masing-masing ada pejabatnya dan saya kira itu selayaknya dijadikan perhatian yang fokus dan sungguh-sungguh,” ujarnya. cit
Jombang, BP Suhu politik menjelang Pilpres 2019 ditingkat nasional makin dinamis. PPP mengajak saudara mudanya yakni PKB untuk memantapkan niat mendukung pemenangan Presiden Joko Widodo pada Pilpres 2019 nanti. Bahkan, Ketua Umum DPP PPP Muhammad Romahurmuziy (Gus Rommy) mengajak Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) bergabung koalisi Jokowi. Hal itu diungkapkan Rommy usai menghadiri acara Halal bi Halal keluarga besar KH Hasbullah Said di Gedung Serbaguna Hasbullah Said, Tambakberas, Jombang, Jawa Timur, Minggu (17/6). Dia menuturkan, dalam pertemuan itu keduanya juga sempat membahas kesiapan menjelang Pilpres 2019. ”Yang jelas kami tadi silaturahmi. Tentu sebagai anggota koalisi yang saat ini secara resmi sudah mengusung kembali pak Jokowi, saya mengajak cak Imin untuk bisa semakin memperkuat (koalisi 2019),” ujar dia. Menurut Rommy, hal ini lebih mudah karena PKB saat ini posisinya sudah mendukung era pemerintahan Jokowi. Dibuktikan
dengan empat kader yang menduduki kursi menteri dalam kabinet kerja Jokowi-Jusuf Kalla. ”Karena PKB hari ini sudah ada dalam pemerintahan Jokowi. Jadi kalau memberi kepastian lebih awal untuk kembali mengusung pak Jokowi akan lebih bagus,” tandasnya. Sebagai wujud kongkret, kata Rommy, PPP juga berupaya menyiapkan kader-kader terbaiknya untuk memenangkan Jokowi. Pihaknya mulai menjaring kalangan milenial usia 40 tahun ke bawah dalam rangka Pemilu 2019. Bahkan, PPP juga membuka pintu selebar-lebarnya bagi kader eksternal untuk bergabung dengan PPP. ”Karena 45 persen pemilih kita pada Pemilu 2019 adalah 40 tahun ke bawah. Dan mereka membutuhkan partai politik yang mampu mnegembangkan inovasi menghadapai disrupsi ekonomi,” tandasnya. Selain fokus Pilpres 2019, PPP juga fokus pada pencalegan 2019. ”Kami menargetkan tiga besar pemenang pemilu 2019 karena berdasarkan banyak survey, PPP sudah berada di atas beberapa partai politik yang lainnya,” pungkasnya. cit
ACTA Kembali Gugat Syarat Presidential Threshold ke MK Jakarta, BP Advokat Cinta Tanah Air (ACTA) berencana kembali mengajukan gugatan uji materi Pasal 222 Undang-undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu yang mengatur syarat Presidential Threshold. Dimana dalam peraturan tersebut mengatur ketentuan bahwa untuk mengusung pasangan calon presiden dan wakil presiden, partai politik atau gabungan partai politik paling tidak harus memiliki 20 persen kursi DPR atau 25 persen suara sah nasional. “ACTA akan segera kembali mendaftarkan uji materiil ketentuan presidential treshold ke Mahkamah Konstitusi,” ujar Ketua Dewan Pembina ACTA, Habiburokhman, di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, dilansir tribunnews.com, Senin (18/6). ACTA menilai Pasal 222 UU Pemilu tersebut bertentangan dengan Pasal 6 UUD 1945 yang mengatur syarat menjadi calon presiden dan Pasal 6A ayat (5) yang mengatur tata cara pemilihan presiden. “Pasal 6 UUD 1945 sama sekali tidak mensyaratkan adanya dukungan 20% suara partai politik di parlemen atau 25% suara sah nasional,” ujarnya. Walaupun uji materiil
terhadap presidential threshold ini pernah ditolak oleh MK, ACTA optimistis MK akan menerima permohonan yang diajukan pihaknya. “Kami yakin ada situasi konstitusional baru yang perlu menjadi pertimbangan MK yang membuat perkara ini layak diperiksa kembali dan tidak nebis in idem,” kata Habiburokhman. Untuk merealisasikan hal itu, Habiburokhman mengatakan, pihaknya berencana mengajukan permohonan uji materi ini ke MK pada Kamis, 21 Juni 2018. “Ya kalo MK sudah buka setalah libur lebaran kami langsung ajukan, hari Kamis esok kalu tidak salah,” ujar Habiburokhman. Ia juga mengungkapkan permohonan uji materi ini atas banyaknya aspirasi masyarakat yang ingin mendorong pergantian presiden pada 2019. “Jadi ini semangat dari uji materi ini adalah semangat ganti presiden, jadi mari teman-teman yang punya aspirasi ingin mengganti presiden mari bersatu bersama kami, kita kembalikan hak konstitusional kita agar bisa banyak capres nanti muncul di pemilu yang akan datang,” ujar Habiburokhman. cit
MANCANEGARA BERITAPAGI
SELASA, 19 JUNI 2018
HALAMAN 3
Duo Korea Bahas Tim Asian Games
LINT AS LINTAS Mesir Naikkan Harga BBM SEBAGAI langkah penghematan untuk merombak ekonomi negara yang sedang sakit, Mesir mengumumkan kenaikan tajam harga bahan bakar dan elpiji pada Sabtu (16/6). Dilansir di New York Times, Minggu (17/6), ini adalah ketiga kalinya pemerintah menaikkan harga BBM sejak akhir 2015. Pihak berwenang juga menaikkan tarif transportasi hingga 20 persen. Para pejabat mengumumkan kenaikan saat sebagian besar masyarakat Mesir merayakan Idul Fitri. Pada Mei lalu, ada demonstrasi kecil terhadap kenaikan tarif untuk metro Kairo. Warga Mesir menggunakan sosial media sosial memrotes kenaikan harga baru itu. Dalam beberapa pekan terakhir, pihak berwenang menaikkan tarif metro hingga 250 persen, air minum hingga 45 persen, dan listrik sebesar 26 persen. Kenaikan ini terjadi karena Mesir ingin melakukan perbaikan ekonomi yang lebih luas, termasuk pemotongan subsidi dan memberlakukan pajak pertambahan nilai dan flotasi mata uang. Langkah-langkah tersebut ditujukan untuk memenuhi syarat pinjaman dana talangan tiga tahun sebesar 12 miliar dolar Amerika Serikat (AS) dari Dana Moneter Internasional, yang dijamin Mesir pada 2016. Langkah-langkah penghematan mendapat pujian dari para ekonom dan pemimpin bisnis. Tetapi menjadi pukulan berat bagi orang Mesir kelas menengah dan miskin. “Meski saya tidak menentang reformasi ekonomi, mereka dapat dilaksanakan secara bertahap dan dengan cara yang lebih baik untuk menghindari dampak bencana pada orang miskin,” kata seorang legislator oposisi Haitham el-Harirri. ris
Tolak Perpanjang Gencatan Senjata KELOMPOK militan Taliban menolak memperpanjang gencatan senjata mereka lebih dari Minggu 17 Juni malam dengan harapan untuk menciptakan perdamaian dengan Afghanistan. Tiga hari selama gencatan senjata, militan Taliban bahkan bersatu dengan pasukan Afghanistan untuk merayakan hari raya Idul Fitri bersama. Pengumuman itu keluar setelah adanya serangan bom bunuh diri yang menewaskan setidaknya 18 orang saat hari raya Idul Fitri. Serangan itu dianggap merusak gencatan senjata yang telah dibentuk. “Gencatan senjata telah berakhir dan operasi kami akan kembali dimulai. Kami tidak memiliki niat untuk memperpanjang gencatan senjata,” kata juru bicara Taliban Zabihullah Mujahid, dikutip dari AFP, Senin (18/6). Taliban juga tampaknya tidak mengacuhkan pengumuman dari Presiden Ashraf Ghani bahwa pemerintah menginginkan adanya perpanjangan gencatan senjata. Penolakan dari Taliban ini membuat warga Afghanistan khawatir akan masuknya militan ke ibu kota Kabul dengan memanfaatkan tiga hari gencatan senjata kemarin. Selama gencatan senjata, militan Taliban dapat menerima bantuan medis dan kemanusiaan serta tahanan Taliban dapat dikunjungi keluarga mereka, tambahnya. Pemerintah juga sudah membebaskan beberapa tawanan Taliban. ris
FOTO/ISTIMEWA
MEMBAKAR – Perusuh membakar sebuah pesawat terbang, menjarah gudang dan membakar bangunan di Mendi, Papua Nugini.
Papua Nugini Umumkan Keadaan Darurat Pemerintah Papua Nugini mengumumkan keadaan darurat di Provinsi Southern Highlands setelah massa bersenjata mengamuk, membakar pesawat penumpang dan rumah gubernur setempat. Port Moresby, BP Perdana Menteri Papua Nugini Peter O’Neill menetapkan status darurat selama sembilan bulan ke depan, seperti dilansir dari AFP, Senin (18/6). Polisi mengatakan, massa marah akibat keputusan pengadilan untuk membatalkan petisi terhadap pemilihan Gubernur William Powi 2017, di tengah kekhawatiran korupsi. “Keadaan normal sedang dipulihkan di provinsi ini. Tidak ada orang yang posisinya berada di atas hukum dan semua yang
terlibat akan menghadapi kekuatan penuh dari hukum, serta bertanggung jawab atas kejahatan yang mereka lakukan,” katanya dalam sebuah pernyataan. Seperti diketahui, massa membakar rumah Powi dan gedung pengadilan lokal di kota Mendi pada akhir pekan lalu. Demonstran juga menghancurkan sebuah pesawat milik maskapai nasional di bandara. Tidak ada yang terluka dalam insiden tersebut. Maskapai Air Niugini menyebut, awak pesawat Dash 8 itu berhasil menyelamat-
kan diri dan telah kembali ke Port Moresby. Air Niugini terpaksa menangguhkan penerbangan ke wilayah Dataran Tinggi Selatan. “Kami melakukan tinjauan lengkap tentang apa yang terjadi, dan menilai risiko sesuai dengan persyaratan Otoritas Keselamatan Sipil Penerbangan Sipil”, demikian pernyataan manajemen Air Niugini. Gambar di media sosial menunjukkan pesawat turboprop bermesin ganda itu terbakar. Laporan dari wartawan Radio Selandia Baru di Mendi, Melvin Levongo, mengatakan polisi kalah jumlah dengan massa yang mengamuk. Pihak berwenang tidak dapat menghentikan aksi massa yang menggunakan senjata. “Massa ingin me-
lakukan sesuatu. Mereka sangat marah terhadap gubernur,” kata pihak polisi kepada Levongo. Direktur Keperawatan Rumah Sakit Mendi, Anna Anda mengatakan para pendukung calon yang kalah untuk kursi provinsi Dataran Tinggi Selatan melakukan kerusuhan ketika berita tentang keputusan pengadilan tentang pemilu sampai ke mereka. Air Niugini mengeluarkan pernyataan mengonfirmasi pesawatnya telah dirusak. “A Link PNG (anak perusahaan maskapai) DHC-8 pesawat terlibat dalam kerusuhan sipil di bandara Mendi, Provinsi Dataran Tinggi Selatan hari ini menyusul keputusan petisi pemilu,” kata perusahaan itu. ris
India Lanjutkan Operasi Militer Srinagar, BP Pemerintah India melanjutkan operasi militer terhadap pemberontak di Kashmir. Hal ini setelah pengumuman gencatan senjata selama 30 hari selama bulan suci Ramadhan. “Operasi melawan teroris akan berlanjut,” kata Menteri Dalam Negeri India, Rajnath Singh menulis di Twitter, sebulan setelah mengarahkan pasukan keamanan untuk menghentikan operasi anti pemberontak selama Ramadhan. “Sementara pasukan keamanan menunjukkan pertahanan yang patut di contoh, para teroris terus dengan serangan mereka terhadap warga sipil dan pasukan keamanan, yang mengakibatkan kematian dan cedera,” ucapnya. Menurut catatan polisi, puluhan orang tewas selama 30 hari terakhir. Itu termasuk enam warga sipil, sem-
bilan personel keamanan dan lebih dari 20 militan. Sebagian besar dari mereka meninggal di dekat Garis Kontrol, garis demarkasi yang memisahkan India dan Pakistan, bagian yang diatur dari wilayah yang disengketakan. Di tengah kekerasan itu, jurnalis terkemuka Shujaat Bukhari juga dibunuh secara misterius di Ibukota wilayah Srinagar. Berbicara kepada Aljazirah, Sunil Sethi, juru bicara kepala negara Partai Bharatiya Janta (BJP) yang berkuasa, menggemakan pernyataan Singh. “Kami mengharapkan bahwa akan ada reaksi positif dari militan dan Pakistan. Senjata kami diam tetapi para militan terus menyerang setiap hari,” katanya. “Gencatan senjata menjadi tidak berarti. Menjadi sulit bagi pemerintah untuk melanjutkan. Kami tidak
bisa melanjutkan dengan biaya begitu banyak darah di jalanan,” tambah Sethi. Waheed Ur Rehman Para, presiden pemuda Partai Demokrasi Rakyat (PDP), yang berkoalisi dengan BJP sayap kanan, mengatakan bahwa upaya pemerintah untuk memberi sebuah kesempatan perdamaian telah disabotase. “Gencatan senjata adalah proses dua arah. Kami mencoba mengambil langkah tetapi sayangnya, tidak ada tanggapan dari pihak lain. Kami ingin menghindari dan menunda kekerasan karena dengan setiap kematian itu menimbulkan kemarahan di kalangan pemuda dan mengasingkan mereka. Para militan terus menyerang,” kata Para. Para pemimpin separatis yang mendukung penggabungan wilayah Himalaya dengan Pakistan dan kelompok pemberontak yang
memerangi pemerintah India telah menolak tindakan sementara itu. Mereka menyebutnya langkah tersebut hanya sebagai kosmetik. Efek dari pengumuman pemerintah pada hari Ahad itu teraba di distrik selatan Kashmir di Shopian, di mana sebagian besar operasi militer tahun ini telah berlangsung. “Gencatan senjata itu mungkin menunda pembunuhan, tetapi kami khawatir akan lebih banyak kekerasan sekarang,” kata Azra Shafi, seorang mahasiswi berusia 24 tahun dari Shopian, kepada Aljazirah. “Kami ingin bernapas lega tetapi itu tidak akan terjadi sekarang. Tahun ini kami menyaksikan sebagian besar baku tembak, kami sedikit lega untuk bulan itu tetapi itu sangat singkat. Kami tidak berharap pertumpahan darah akan berhenti,” katanya. ris
Seoul, BP Korea Selatan (Korsel) dan Korea Utara (Korut) membahas pembentukan tim gabungan untuk Asian Games yang akan berlangsung di Indonesia pada 18 Agustus-2 September mendatang. Tim gabungan kedua Korea itu dibentuk untuk memperluas diplomasi yang berkembang di Semenanjung Korea, pasca gelaran Olimpiade Musim Dingin, Senin (18/6). Pada pertemuan bersejarah April lalu, pemimpin Korea Utara Kim Jong Un dan Presiden Korea Selatan Moon Jae-in sepakat berpartisipasi dalam acara olah raga internasional seperti Asian Games 2018. “Pertemuan Senin membahas pawai gabungan dan tim gabungan untuk Asian Games,” kata Jeon Choongryul, kepala delegasi Korea Selatan seperti dilansir kantor berita AFP. Pertandingan akan diadakan di Jakarta dan Palembang mulai 18 Agustus hingga 2 September. Pejabat juga akan membahas rincian pertandingan basket inter-Korea, yang diusulkan oleh pemimpin Korut Kim Jong-un pada saat koferensi dengan Presiden Korsel Moon Jae-in. “Seperti yang disaksikan di Olimpiade Musim Dingin Pyeongchang, semua orang tahu bahwa olahraga memicu rekonsiliasi antara Selatan dan Utara,” kata Jeon sebelum berangkat untuk pertemuan itu. Kedua Korea membentuk Tim Olimpiade gabungan pertama mereka, tim hoki es perempuan gabungan untuk Olimpiade Musim Dingin 2018.
Jeon Choong-ryul
Gagasan untuk tim gabungan di Olimpiade Pyeongchang awalnya memicu reaksi di Korea Selatan. Kritik menyebut Seoul mencabut kesempatan untuk bersaing di panggung Olimpiade. Namun pada akhirnya, pemandangan para pemain Korea Utara dan Korea Selatan yang mengenakan seragam yang sama menarik respons emosional dari penonton dan dengan cepat menjadi tim favorit di Olimpiade, meskipun kalah semua pertandingan mereka. Pemulihan perdamaian di Semenanjung Korea dipicu awal tahun ini ketika Kim Jong-un memutuskan untuk mengirim atlet, pemandu sorak dan saudara perempuannya sebagai utusan ke Olimpiade Musim Dingin Pyeongchang Games. Upaya diplomatik telah meningkat sejak itu, sehingga berujung pada pertemuan puncak penting antara Kim Jong-un dan Presiden Amerika Serikat Donald Trump di Singapura pekan lalu. ris
Gempa Guncang Osaka Osaka, BP Gempa berkekuatan 6,1 Skala Richter (SR) dilaporkan mengguncang Osaka, Jepang dan menewaskan tiga orang dan menghentikan jalur pabrik utama di kota itu, serta menghancurkan jalur air. “Tidak ada peringatan tsunami yang dikeluarkan. Pihak berwenang menilai kerusakan dan prioritas utamanya adalah keselamatan warga,” ucap Perdana Menteri Jepang, Shinzo Abe, seperti dilansir Reuters pada Senin (18/6). Dalam video yang beredar di dunia maya memperlihatkan aliran air yang meluap dan rumah terbakar setelah gempa menghantam Osaka. Gempa ini terjadi pada Senin pagi, di saat warga Oska bergegas menuju tempat kerja mereka. Badan Meteorologi Jepang mengatakan, pusat gempa berada di utara kota Osaka. Gempa itu melanda kawasan industri penting di Jepang tengah. Panasonic yang berbasis di Osaka mengatakan gempa itu menghentikan produksi di dua pabrik nya satu yang memproduksi perangkat penerangan dan satu lagi untuk proyektor. Daihatsu Motor Co, satu unit Toyota Motor Corp, mengatakan pihaknya telah menghentikan produksi di pabriknya di Osaka dan Kyoto. Jepang sendiri belum sepenuhnya pulih, khusus-
nya dari sisi psikis, akibat gempa besar yang melanda negara itu pada 2011. Gempa berkekuatan 9 SR melanda bagian timur laut Jepang pada 11 Maret 2011, memicu tsunami besar yang menewaskan sekitar 18.000 orang dan memicu bencana nuklir terburuk di dunia dalam kurun waktu 25 tahun terakhir, setelah terjadi kebocoran di pembangkit listrik tenaga nuklir Tokyo Electric Power Fukushima Daiichi. Kendati demikian sejauh ini, tidak ada Warga Negara Indonesia (WNI) yang menjadi korban tewas maupun luka. “Sejauh ini tidak ada WNI di antara korban jiwa dan luka-luka tersebut,” tulis pernyataan resmi dari KJRI Osaka. Pemerintah Jepang telah keluarkan peringatan kemungkinan gempa susulan dengan skala yang sama atau lebih besar dalam beberapa hari ke depan, dan KJRI Osaka meminta WNI untuk selalu waspada. “Seluruh WNI di Osaka dan sekitarnya diharapkan dapat tetap tenang dan waspada serta memantau dan mengikuti imbauan otoritas setempat,” lanjut pernyataan yang disampaikan melalui Twitter. KJRI Osaka juga telah membuka hotline KJRI di +81 80 3113 1003 (telepon, SMS, Whatsapp & Line) jika ada WNI yang membutuhkan bantuan. ris
Perayaan Idul Fitri di Kemp Pengungsian Sejumlah kebutuhan dan logistik dipasok ke kamp pengungsian Rohingya, agar mereka bisa merayakan Idul Fitri.
S
ETAHUN silam mungkin tidak pernah terbayangkan di benak etnis Rohingya bahwa hari ini mereka akan merayakan Idul Fitri dengan status sebagai pengungsi. Konflik yang pecah di Rakhine sejak Agustus 2017 memaksa jutaan warga Rohingya angkat kaki dari kampung halamannya. Eksodus besar-besaran membawa etnis minoritas Myanmar itu tinggal di kamp pengungsian di Cox’s Bazar, Bangladesh. Nikaruzzaman Chowdury selaku Ukhiya Upazila Executive Officer (UNO) mengatakan ada sekitar 1,2 juta jiwa yang ditampung di tenda pengungsian. “Kebanyakan dari mereka tinggal di kamp
Ukhiya. Kami sudah menyusun aneka logistik yang dibutuhkan sehingga para pengungsi bisa melewati Idul Fitri dengan layak,” ujarnya dikutip dari Dhaka Tribune. Deputi Komisioner Cox’s Bazar, Kamal Hossain menerangkan administrasi distrik telah menyediakan segala macam barang kebutuhan pengungsi. “WFP, UNHCR, RRC, dan agen-agen lainnya mengirimkan hadiah Idul Fitri ke kamp Ukhiya dan Teknaf. Kami mengorganisir sholat Id di masjid sehingga para pengungsi bisa berhari raya sebagaimana mestinya,” kata dia. Di sana, Idul Fitri jatuh pada Sabtu (16/6) waktu setempat. Tahun
ini warga Rohingya terpaksa merayakan Idul Fitri di tenda pengungsian yang kecil dan sesak. Rahim Uddin mengatakan kepada AFP bahwa Lebaran tahun ini berbeda daripada tahuntahun sebelumnya. “Tapi kami tetap bersyukur. Setidaknya kami punya tempat yang damai untuk tinggal dan merayakan Idul Fitri. Kami bisa pergi ke masjid tanpa diganggu,” kata pengungsi berusia 35 tahun itu dikutip dari Channel News Asia. Pada Sabtu pagi, masjid di kamp pengungsian nampak dipenuhi jamaah. Usai shalat, mereka berdoa agar dihindarkan dari ancaman banjir dan tanah longsor yang dipicu hujan lebat. Mereka juga memanjatkan doa agar bisa kembali ke tanah airnya di Rakhine
(AFP PHOTO)
Shalat Idul Fitri di kamp pengungsi Rohingya di Bangladesh (16/6). sesegera mungkin. Usai ritual sholat Id, anakanak terlihat gembira mengenakan baju baru sembari bermain komidi putar dan aneka permainan lainnya. “Aku menjual ransum di pasar lokal demi
membelikan baju baru untuk anak-anakku. Mereka sangat bahagia,” ungkap seorang pengungsi bernama Manu Mia. Tak hanya baju baru, hari raya tak akan lengkap tanpa masakan istimewa. Demikian
halnya dengan yang dilakukan para pengungsi Rohingnya. Kendati hanya menyajikan masakan sederhana seperti olahan bihun, mereka berharap ada nuansa baru di hari yang fitri ini. ris
E KO N O M I BERITAPAGI
SELASA, 19 JUNI 2018
HALAMAN 4
Bank Dunia Beri Pinjaman Rp2 T ke Indonesia BANK Dunia memberikan pinjaman kepada Indonesia senilai 150 juta dolar AS atau kurang lebih Rp2,08 triliun. Pinjaman ini untuk mendukung pelaksanaan kegiatan pemerintah Indonesia, yaitu Program Indonesia Sehat. World Bank Country Director untuk Indonesia dan Timor-Leste, Rodrigo A. Chaves menjelaskan, kondisi sektor kesehatan di Indonesia telah meningkat. Termasuk di antaranya peningkatan angka harapan hidup dan penurunan angka kematian anak berusia di bawah lima tahun. Tercatat angka kematian anak ini turun dari 46 dari 1.000 kelahiran pada 2002 menjadi 32 dari 1.000 kelahiran pada 2017. Indonesia memiliki salah satu angka tertinggi di dunia untuk program asuransi kesehatan sosial pembayar tunggal, Jaminan Kesehatan Nasional (JKN). Diperkirakan pada 2019, semua orang di Indonesia akan memiliki perlindungan di bawah JKN. Namun demikian, angka kematian ibu atau perempuan yang meninggal akibat proses kehamilan, persalinan, atau setelah melahirkan adalah 126 per 100.000 kelahiran. Angka ini lebih dekat kepada angka rata-rata negara berpenghasilan rendah. Indonesia memiliki beban Tuberculosis kedua tertinggi di dunia. Hal ini menjadi penyebab lebih dari 10 persen kematian dini di Indonesia, di mana hanya sepertiga dari kasus terdeteksi. “Kesehatan penting agar Indonesia dapat memenuhi berbagai tujuan di mana warganya sehat dan makmur, memiliki kesempatan yang sama untuk berpartisipasi pada pertumbuhan dan perkembangan negara yang luar biasa,” kata dia. Kinerja pelayanan kesehatan primer yang lebih baik akan meningkatkan tingkat kesehatan dari negara ini, yang merupakan komponen kunci dari modal manusia yang penting untuk kesuksesan Indonesia,” kata dia. mik
Penumpang Kapal Laut Turun KEMENTERIAN Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Laut mencatat sejumlah lonjakan penumpang di 52 pelabuhan. Meski demikian, jumlah total penumpang turun dibandingkan musim mudik Lebaran tahun lalu. Dari data Posko Angkutan Laut Lebaran tahun 2018, jumlah penumpang yang naik angkutan laut sejak H-15 (31/5) sampai dengan H-1 (14/6) pukul 08.00 WIB sebanyak 748.031 orang dan penumpang turun sebanyak 717.577 orang. Ketua Posko Angkutan Laut Lebaran 2018 Ferdy Trisanto mengatakan, jumlah penumpang tersebut berdasarkan pemantauan dan monitoring yang dilakukan pada 52 pelabuhan pantau. “Sampai dengan H-1 (14/ 6) pukul 06.00 WIB, pelabuhan terpadat adalah pelabuhan Batam dengan total jumlah sebanyak 167.041 orang,” kata Ferdi. Selanjutnya pelabuhan terpadat secara berturut-turut adalah Tanjung Balai Karimun (119.248 orang), Tanjung Pinang (88.566 orang), Tanjung Perak (75.099 orang) dan Ternate (70.606 orang) Ferdy mengatakan, terjadi penurunan jumlah penumpang pada angkutan laut Lebaran 2018 dibandingkan tahun sebelumnya. “Jumlah penumpang naik dari H-15 sampai dengan H-1 tahun 2017 turun sebesar 4,52%. Sedangkan jumlah penumpang turun berkurang 6,69%,” kata Ferdy. Sementara, program mudik gratis sepeda motor dengan kapal laut tahun 2018 khususnya untuk arus mudik telah berjalan lancar. Total 78% penumpang dari kuota yang ada telah diberangkatkan dari Pelabuhan Tanjung Priok ke Pelabuhan Tanjung Emas Semarang dengan kapal mudik gratis (kapal perintis, ternak dan kapal Dobonsolo) sejak 9 Juni hingga 13 Juni 2018. Untuk arus balik, kapal mudik gratis sepeda motor dengan kapal laut akan diberangkatkan dari Pelabuhan Tanjung Emas Semarang ke Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta pada 18 sampai 22 Juni 2018. mik
Duit Rp150 Triliun Ngalir ke Daerah
LIPUTAN6.COM
LEBARAN–Ribuan kendaraan antre menuju kawasan Puncak saat diberlakukan sistem buka tutup di pintu keluar Tol Gadog, Bogor, Jawa Barat, Senin (18/6). Momentum Lebaran atau Idul Fitri bisa mendorong pertumbuhan ekonomi pada kuartal II 2018 hingga 5,2%.
Optimis Lebaran Dongkrak Ekonomi Momentum Lebaran atau Idul Fitri bisa mendorong pertumbuhan ekonomi pada kuartal II 2018 hingga 5,2%. Jakarta, BP Ekonom Samuel Aset Manajemen Lana Soelistianingsih mengatakan, sebelumnya, BPS mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal pertama 2018 tumbuh sebesar 5,06% secara tahunan (yoy). “Momentum Lebaran ini akan sangat penting untuk momentum pertumbuhan ekonomi setahun kita. Mudah-mudahan bisa menembus 5,2%. Feeling saya sih bisa,” ujar Lana. Lana melihat pada Ramadhan tahun ini, perekonomian dalam negeri sedikit lebih bergairah ketimbang tahun lalu. Meski, geliat pasar tahun ini belum seprima dua tahun sebelumnya. Pada tahun lalu, ia melihat Indonesia kehilangan momentum Ramadhan guna menggenjot pertumbuhan ekonomi. “Karena belanjanya enggak banyak dan retail-
nya juga sedikit,” ujar Lana. Pada tahun ini, ia merasa sektor retail masih lebih bisa diandalkan untuk mengerek petumbuhan ekonomi dalam negeri. Apalagi, pada tahun ini pemerintah juga memberikan gaji ke-13 dan tunjangan hari raya pada Ramadhan kali ini. Berbeda dengan tahun lalu, dimana pemerintah hanya memberikan gaji ke-13. Sehingga, pada masa itu, masyarakat yang juga dihadapkan dengan tahun ajaran baru pendidikan mesti memilih antara belanja Lebaran dengan pengeluaran sekolah anak. “Bahkan tahun lalu gaji ke-13 diberikan di Juli akhir untuk kebutuhan anak sekolah, tidak ada THR. jadi tentu orang memilih biaya sekolah anak,” kata Lana. Ia melihat dengan adanya THR dan gaji ke-13
pada tahun ini masyarakat lebih leluasa dalam membelanjakan uangnya. “Pemerintah memang responsif, dari kejadian tahun lalu. Namun, apakah ini cukup, kita akan melihat hasilnya nanti,” ujarnya Lana menggarisbawahi pertumbuhan 5,2 persen itu mungkin tercapai apabila pada Lebaran ini masyarakat membelanjakan sekitar 60-70 persen dari duit THR-nya. Ia menyebutkan, capaian 5,2 persen pada kuartal II sangatlah penting untuk mendorong pertumbuhan ekonomi setahun sebesar 5,15 persen. Sebab, ia menduga pada kuartal III dan IV masyarakat akan cenderung menurun konsumsinya atau cooling down. “Habis Lebaran biasanya kita slow down, karena biasanya sudah habis di Lebaran,” ujar Lana. Pada mudik kali ini, ia memperhitungkan sekitar lebih dari Rp100 triliun uang dari kota akan terdistribusi ke daerah pada mo-
mentum mudik. Asumsinya, ada 19,5 juta pemudik dengan masing-masing membelanjakan Rp5 juta pada momen itu. “Juga dengan adanya peningkatan remitansi atau pengiriman uang dari luar negeri, itu akan cukup lumayan. Ini momentum terbaik, memang harus menggeliat,” kata dia. Ekonom dari Universitas Indonesia Fithra Faisa mengatakan, pertumbuhan ekonomi nasional memang masih disumbang oleh aktivitas konsumsi masyarakat. Walau, dalam beberapa tahun terakhir daya konsumsi masyarakat tidak terlalu kuat. Termasuk pada Ramadhan tahun ini. “Walaupun ada konsumsi cukup signifikan, namun belum cukup kuat mendongkrak pertumbuhan ekonomi,” ujar dia. Sehingga, ia memprediksikan pada kuartal II ini, pertumbuhan ekonomi Indonesia hanya sekitar 5,12 persen, didukung momentum Idul Fitri. mik
3 Maskapai RI Naik Kelas Jakarta, BP Kementerian Perhubungan melansir peringkat maskapai Indonesia melejit seiring dengan pencabutan larangan terbang oleh Uni Eropa. Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan, ketiga maskapai yang mengalami kenaikan peringkat adalah Garuda Indonesia, Citilink, dan Lion Air. “Kalau tidak salah naik dari Bintang 3 ke Bintang 7,” jelasnya. Budi Karya menyebutkan, pencabutan larangan terbang merupakan prestasi yang tak mudah digapai. Industri penerbangan, merupakan industri yang sarat regulasi. Di sisi lain, industri penerbangan saat ini tidak berada dalam fase puncak, sehingga operasional maskapai sangat ketat. Ken-
dati demikian, Kementerian Perhubungan selaku regulator tetap mengawasi industri sesuai dengan koridor regulasi industri internasional yang rigid. Tak ayal, upaya itu membuahkan penilaian yang positif di mata internasional, sehingga industri penerbangan Indonesia kini dianggap lebih aman. “Saya katakan kepada maskapai, mereka boleh berpesta tapi harus juga introspeksi,” katanya. Sementara Direktur Jenderal Perhubungan Udara Agus Santoso mengatakan, pencabutan larangan terbang oleh Uni Eropa merupakan perjuangan Kemenhub selama sebelas tahun. Secara internal Kemenhub mulai membenahi aspek regulasi industri aviasi
yang berlaku internasional kepada para maskapai di Tanah Air. Di samping itu, dalam dua tahun terakhir, negosiasi juga dilakukan dengan intensif. “Sebanyak 192 negara ICAO kasih kami nilai 84%, masa Uni Eropa yang cuma 27 negara kasih lebih rendah,” ujarnya dilansir bisnis.com. Untuk diketahui, Organisasi Penerbangan Sipil Internasional atau International Civil Aviation Organization (ICAO) memberikan skor layanan navigasi Indonesia sebesar 84,09% pada 2017. Berdasarkan situs resmi ICAO, organisasi itu menilai delapan bidang audit secara individual untuk memastikan negara anggota secara efektif dan konsisten menerapkan elemen
penting sistem pengawasan keselamatan. Agus menekankan, pencabutan larangan terbang oleh Uni Eropa mencerminkan aspek pengawasan yang kuat dari regulator. Hal itu merupakan arahan langsung dari Presiden Joko Widodo untuk membenahi industri penerbangan dengan fokus pada sisi regulasi. Menurut Agus, hasilhasil yang telah dicapai oleh Kemenhub ini mempunyai manfaat yang sangat besar, yakni kepercayaan dunia kepada Indonesia akan memberikan dampak turunan . “Kita sekarang benarbenar berada di jajaran elite penerbangan dunia. Sudah sewajarnya kita juga punya tanggung jawab moral yang besar,” katanya. mik
UE Cabut Larangan Terbang Maskapai RI Jakarta, BP Komisi Eropa, badan eksekutif Uni Eropa (UE) menghapus semua nama maskapai penerbangan Indonesia dari Daftar Keselamatan Penerbangan Uni Eropa, Kamis (14/6). Komisi Eropa menerbitkan Daftar Keselamatan Penerbangan Uni Eropa terbaru, yaitu daftar tentang maskapai penerbangan yang tidak memenuhi standar keselamatan internasional, dan oleh karenanya tunduk pada larangan beroperasi atau pembatasan operasional di dalam wilayah udara Uni Eropa. Dengan terbitnya pembaruan ini, semua maskapai penerbangan yang tersertifikasi di Indonesia telah lepas dari daftar larangan, sehubungan dengan adanya perbaikan lebih lanjut terhadap rantai-rantai terlemah dari aspek keselamatan penerbangan Indonesia. “Daftar Keselamatan Penerbangan Uni Eropa adalah salah satu instrumen utama kami untuk
warga Eropa bahwa keselamatan penerbangan terus dijaga pada tingkat standar tertinggi,” ujar Komisioner Uni Eropa urusan Transportasi Violeta Bulc. Dia menambahkan, setelah adanya kerja keras bertahun-tahun, pihaknya dapat menghapus semua maskapai penerbangan Indonesia dari daftar larangan tersebut. “Ini menunjukkan bahwa kerja keras dan kerja sama yang erat membawa keberhasilan,” katanya. Duta Besar Uni Eropa untuk Indonesia Vincent Guérend mengucapakan selamat kepada seluruh mitra di Indonesia, terutama Kementerian Perhubungan dan maskapai-maskapai penerbangan Indonesia atas upaya luar biasa yang telah dilakukan untuk mengatasi berbagai aspek masalah keselamatan penerbangan. Semua maskapai penerbangan Indonesia dimasukkan dalam Daftar Keselamatan Penerbangan Uni Eropa pada 2007 karena
berbagai kekurangan dalam pemenuhan aturan keselamatan penerbangan. Dalam beberapa tahun kemudian, maskapai utama (Garuda Indonesia, Airfast Indonesia, Ekspres Transportasi Antarbenua, Indonesia Air Asia, Citilink, Lion Air dan Batik Air) telah dihapuskan dari daftar larangan tersebut, tetapi maskapai penerbangan Indonesia lainnya tetap dalam daftar larangan. Daftar Keselamatan Penerbangan Uni Eropa bertujuan memastikan tingkat keselamatan penerbangan tertinggi bagi warga Eropa, yang mana merupakan prioritas utama dari Strategi Penerbangan Uni Eropa. Daftar ini tidak saja membantu menjaga tingkat keselamatan yang tinggi di kawasan Uni Eropa. Tetapi juga membantu negaranegara yang terkena dampak untuk meningkatkan tingkat keselamatan penerbangan mereka sehingga dapat lepas dari daftar larangan tersebut.
Selain itu, Daftar Keselamatan Penerbangan Uni Eropa telah menjadi alat pencegahan utama, karena memotivasi negara-negara yang menghadapi masalah keselamatan penerbangan untuk mengambil tindakan sebelum larangan diterbitkan melalui Daftar Keselamatan Penerbangan Uni Eropa. Pembaruan Daftar Keselamatan Penerbangan hari ini didasarkan pada pendapat yang bulat dari para ahli keselamatan penerbangan asal Negaranegara Anggota Uni Eropa yang bertemu dari tanggal 29 hingga 31 Mei 2018 dalam formasi Komite Keselamatan Penerbangan Uni Eropa (ASC). Komite ini diketuai oleh Komisi Eropa dengan dukungan dari Badan Keselamatan Penerbangan Eropa (European Aviation Safety Agency atau EASA). Pembaruan juga mendapat dukungan dari Komisi Transportasi dari Parlemen Eropa. mik
Jakarta, BP Ekonom Universitas Indonesia Fithra Faisal Hastiadi menghitung ada sekitar Rp150 triliun dana yang berpindah ke daerah dalam masa mudik Lebaran 2018. Hitungan itu didapat dengan mengasumsikan jumlah pemudik pada tahun ini sebanyak 30 juta orang dengan pengeluaran per orang Rp5 juta. “Itu hitungan sederhananya, secara tren historis seorang pemudik bisa mengeluarkan Rp1-Rp5 juta rupiah,” ujar Fithra. Bahkan, apabila masing-masing pemudik hanya mengeluarkan sekitar Rp1 juta saja di kampung halaman masing-masing, dana yang mengalir ke daerah tetap jumbo yakni Rp30-Rp50 triliun. Kementerian Perhubungan sebelumnya memprediksi ada 12,24 juta pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi dan 19,5 juta pemudik menggunakan angkutan umum pada Lebaran tahun ini. Fithra menyebutkan, 70 persen dari pengeluaran itu pasti dibelanjakan pemudik di daerah destinasi. “Apalagi, mereka sudah mendapatkan tunjangan hari raya, pastinya mereka akan melakukan konsumsi di daerah,” kata dia. Sisanya sebesar 30 persen, kata Fithra, biasanya habis di perjalanan, antara lain untuk membayar tol, bensin, dan konsumsi di area peristirahatan. Selain aktivitas konsumsi di daerah mudik, Fithra menyebutkan, konsumsi juga bisa saja dilakukan di kota asal, misalnya Jakarta, sebelum mudik. “Jadi ada peningkatan aktivitas konsumsi di daerah asal, lalu aktifitas logistik, juga efek redistribusi. Tentu paling besar di transportasi dan redistribusinya,” katanya. Dengan adanya triliunan rupiah yang mengalir ke daerah-daerah itu, Fithra meyakini ada multiplier effect yang terjadi
setiap kali mudik Lebaran. Adanya efek tersebut, kata dia, akan meningkatkan perekonomian lokal, seperti usaha kuliner, rekreasi, serta adanya peningkatan aktivitas ekonomi di jalur mudik. “Selama ini uang kencang berputar di Jakarta, ini akan berpindah ke daerah. Meski masih didominasi Jawa, tapi kita akan lihat ada efeknya di Sumatera dan di Indonesia timur,” ujar Fithra. Efek serupa yang terjadi adalah bertambahnya lapangan pekerjaan meskipun musiman. Bila dilihat dari analisis tabel input-output, Fithra mengatakan hasil dari kegiatan ekonomi selama masa mudik itu adalah peningkatan output daerah sekitar rata-rata 20 persen. Serta adanya penciptaan lapangan kerja musiman yang berimbas pada peningkatan pendapatan keluarga di daerah mudik sebesar 10 persen. “Jadi perekonomian daerah meningkat. Karena efek multiplier tadi, sumbangan dari daerah itu tentunya akan menyumbang pertumbuhan ekonomi nasional,” ujar Fithra. Ekonom Samuel Aset Manajemen Lana Soelistianingsih mengatakan, multiplier effect yang terjadi dalam fenomena mudik ini tidak terlalu besar karena momen yang terjadi hanya sekali dalam satu tahun. “Ini kan sebenarnya untuk satu kali tembakan nih. Jadi enggak kontinyu gitu,” kata dia. Lana mendorong para kepala daerah untuk aktif mengajak warganya agar dana yang masuk ke daerah itu tidak hanya setahun sekali, melainkan berkelanjutan. Namun, Lana setuju, secara teoritis, efek penambahan yang terjadi bisa sekitar 2,5 kali lipat, dengan asumsi seorang pemudik mempergunakan 60-70 persen dari dana pemasukannya untuk berbelanja atau konsumsi selama masa mudik. mik
Mandiri Fokus Kredit Korporasi Jakarta, BP PT Bank Mandiri (Persero) Tbk tidak merevisi target pertumbuhan kredit menjelang semester II/2018. Direktur Utama Bank Mandiri Kartika Wiryoatmodjo mengatakan, target pertumbuhan kredit tetap berada pada level 11% hingga 13%. Kendati tidak melakukan revisi target pertumbuhan kredit, Bank Mandiri akan mengubah target alokasi kredit untuk lebih banyak berfokus pada kredit segmen korporasi. “Tidak ada revisi target, pertumbuhannya tetap sama, yang diubah hanya alokasi segmen kreditnya saja, alokasinya akan lebih banyak ditempatkan di segmen korporasi,” katanya. Hal itu disebabkan oleh pertumbuhan kredit segmen korporasi yang cukup signifikan pada semester I/ 2018. “Karena segmen korporasi memang pertumbuhannya lebih baik pada kuartal I. Jadi kami akan tingkatkan porsi di segmen korporasi untuk kredit komersial,” tambahnya.
Pertumbuhan kredit pada segmen korporasi mencapai 16% secara year-onyear (yoy) pada akhir tahun ini. Pertumbuhan tersebut diproyeksikan akan lebih lebih tinggi dari pertumbuhan kredit pada segmen menengah dan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). Pada kredit segmen korporasi sendiri, Bank Mandiri akan berfokus kepada beberapa sektor industri seperti perkebunan, infrastruktur, telekomunikasi, properti, dan pertambangan.1“Mining kami masih masuk, tetapi dengan selektif, karena mining kan tidak hanya batu bara. Ada yang tembaga, ada yang emas, oil and gas juga. Batu bara juga masih, tetapi khusus yang costnya bagus,” katanya. Selain itu, perusahaan optimistis dapat mengejar target untuk menekan rasio non-performing loan (NPL) di bawah level 3% pada akhir tahun ini. Hingga Mei 2018, rasio NPL Bank Mandiri masih tercatat pada kisaran 2% hingga 3%. mik
Jaga Stabilitas Rupiah Jakarta, BP Bank Sentral Amerika Serikat (AS) atau The Federal Reserve telah menaikkan suku bunga acuan sebesar 25 basis poin (bps) menjadi 2% dari sebelumnya 1,75%. Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo menjelaskan, bank sentral sudah melakukan langkah pre-emptive, front loading dan head the curve untuk menjaga stabilitas ekonomi. Perry menyebutkan, BI telah melakukan langkah tersebut dengan menaikkan suku bunga acuan pada Mei lalu sebanyak 50 basis poin menjadi 4,75%. “Kami tegaskan, Bank Indonesia siap melakukan langkah untuk menjaga stabilitas ekonomi kita, Khususnya stabilitas rupiah,” kata Perry. BI juga memperhatikan kebijakan bank sentral negara lain seperti European Central Bank (ECB) yang menahan bunga acuan hingga tahun depan. Menurut dia, ini akan jadi perhatian dan pembahasan BI di rapat dewan gubernur pada 27-28 Juni mendatang. Deputi Gubernur Senior BI Mirza Adityaswara menjelaskan, keputusan The Fed untuk menaikkan bunga acuan telah diprediksi oleh pasar. Sehingga hal tersebut tak akan mengganggu pasar keuangan dan kurs rupiah dipastikan stabil. “Sudah sesuai ekspektasi. Pasar bergerak dengan ekspektasi The Fed, jadi begitu naik ya aman-aman saja,” kata Mirza. mik
BISNIS ANDA BERITAPAGI
SELASA, 19 JUNI 2018
HALAMAN
5
Nelpon dan SMS Rp1.500 / Hari
LINTAS
Ekspor Sepeda Motor Naik 46,06% ASOSIASI Industri Sepeda Motor Indonesia mencatatkan pengapalan kendaraan roda dua dari Indonesia terus menunjukkan peningkatan. Pada Januari—Mei 2018, ekspor sepeda motor tercatat lebih tinggi 46,06% dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu. Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), ekspor kendaraan roda dua pada lima bulan pertama tahun ini mencapai 226.444 unit. Sedangkan pada periode yang sama tahun lalu pengapalan sepeda motor dari Indonesia ke beberapa negara lain hanya mencapai 155.034 unit. Persentase pertumbuhan pengapalan kendaraan roda dua dari Indonesia terus menunjukkan pertumbuhan sejak awal tahun ini. Sigit Kumala, Ketua Bidang Perdagangan AISI mengatakan, persentase pertumbuhan ekspor sepeda motor dari Indonesia yang terus terjadi karena tiga penyebab. Pertama, terdapat perluasan negara tujuan ekspor kendaraan roda dua oleh para eksportir sepeda motor dari dalam negeri. Kedua, membaiknya perkembangan ekonomi di negara-negara tujuan ekspor sepeda motor sehingga membuat permintaan kendaraan roda dua di negara tersebut menjadi lebih baik. Ketiga, pelemahan rupiah terhadap dolar Amerika Serikat. Menurutnya, pelemahan mata uang rupiah terhadap dolar Negeri Paman Sam membuat harga sepeda motor yang diproduksi di Indonesia menjadi lebih kompetitif lagi dari sebelumnya. Tingginya produksi kendaraan roda dua di dalam negeri telah membuat harga sepeda motor yang diekspor dari Indonesia cukup kompetitif. “Jadi, ada tiga faktor penyebab pertumbuhan ekspor sepeda motor. Menambah area ekspor, perkembangan ekonomi masing-masing negara tujuan, dan pelemahan rupiah,” kata Sigit. Dia menjelaskan, tujuan pengapalan kendaraan roda dua dari Indonesia adalah negara-negara di wilayah ASEAN, Eropa, hingga Amerika Latin. Indonesia saat ini merupakan pengguna kendaraan roda dua terbesar ketiga setelah Cina yang menempati posisi pertama, dan India di posisi kedua. Adapun posisi keempat diduduki oleh Brasil. mik
Pelanggan Telkomsel Nikmati PD Lewat MAXstream Telkomsel menghadirkan kemudahan bagi pelanggan untuk dapat menyaksikan seluruh pertandingan Piala Dunia (PD) 2018 melalui layanan aplikasi MAXStream, dimanapun dan kapanpun menggunakan perangkat mobilenya. Palembang, BP Telkomsel sebagai ‘Licensed Mobile Broadcaster’ menghadirkan rangkaian acara pertandingan pesta sepakbola terbesar di dunia tersebut khusus pagi pelanggannya, melalui aplikasi video digital MAXstream. MAXstream sendiri merupakan aplikasi video digital dari Telkomsel yang berisi berbagai konten seperti film, TV show, olahraga maupun kartun dari berbagai saluran layanan video-on-demand maupun saluran TV internasional. Aplikasi ini sudah dapat diunduh dari Google Play maupun App Store, dan dapat dinikmati tanpa biaya tambahan. “Seiring tingginya antusiasme masyarakat menyambut Piala Dunia 2018, kini pelanggan Telkomsel bisa menikmati gelaran istimewa ini dengan lebih nyaman melalui saluran khusus Piala Dunia di
MAXstream. Aplikasi ini dapat diakses kapan saja melalui ponsel, sehingga aksi dan informasi dari lapangan hijau yang paling up to date langsung dari Rusia tidak akan terlewat oleh pelanggan, dimanapun mereka berada. Telkomsel juga menyediakan paket kuota VideoMAX 30 GB hanya dengan Rp10 di aplikasi MAXstream agar pelanggan dapat mengikuti Piala Dunia dengan lebih seru,” kata Direktur Marketing Telkomsel Alistair Johnston. Alistair mengatakan, optimisme pertumbuhan bisnis mobile video Telkomsel di pasar Indonesia. “Dalam kurun waktu setahun terakhir, pertumbuhan trafik konten video di jaringan Telkomsel meningkat signifikan hingga 250%. Oleh karenanya, kehadiran saluran Piala Dunia menjadi salah satu jawaban dari kebutuhan pelanggan untuk menikmati pengalaman mobile digital
lifestyle yang terbaik,” jelas Alistair. CEO PT Futbal Momentum Asia David Khim menyambut baik kerja sama dengan Telkomsel sebagai licensed mobile broadcaster Piala Dunia 2018. “Kami sangat berbahagia Telkomsel bisa menjadi salah satu official broadcaster Piala Dunia 2018 di Indonesia. Telkomsel merupakan operator seluler terbesar di Indonesia yang memiliki pelanggan terbanyak dengan jaringan broadband berkualitas, yang tersebar hingga penjuru negeri. Sehingga melalui kerja sama ini, kami bisa turut mewujudkan komitmen FMA untuk menyajikan tayangan Piala Dunia yang berkualitas ke seluruh penggemar bola hingga pelosok Indonesia,” ujarnya. Saluran Piala Dunia dapat dinikmati melalui MAXstream, secara eksklusif hanya oleh pelanggan Telkomsel dengan menggunakan layanan internet Telkomsel, mulai dari 1 Juni 2018 dengan berbagai rangkaian program PreWorld Cup dan Pre-Friendly Matches World Cup. Adapun seluruh 64 pertandingan Piala Dunia 2018 akan disiarkan secara langsung, sejak pertandingan pembuka antara Rusia me-
lawan Arab Saudi pada 14 Juni 2018 hingga partai final pada 15 Juli 2018. Selain itu, saluran Piala Dunia di MAXstream juga menghadirkan 24 jam nonstop tayangan seputar Piala Dunia seperti Prime Sports Special World Cup yang mengungkap sisi lain Piala Dunia di luar lapangan, dan prediksi pertandingan Piala Dunia yang hadir setiap harinya. Ada juga World Cup Best Moment yang mengangkat momen terbaik Piala Dunia setiap hari pukul 09.00 WIB, serta World Cup Daily Highlights yang juga tayang setiap hari pukul 09.30 WIB. Rangkaian program istimewa Piala Dunia 2018 tersebut akan dipandu oleh pembawa acara seperti Tio Nugroho, Stewart Henry, Conchita dan Rendra Soedjono. Ada juga berbagai komentator sepakbola terkemuka di Indonesia yang akan memberikan analisa ahli dan infomasi seputar strategi dan statistik tim dan pesepakbola di Piala Dunia 2018 yakni Tio, seperti Kusnaeni, Gita Suwondo, Tommy Welly, Edwin Setyadinata, Danurwindo, Binder Singh, Titis Widyatmoko, Yeyen Tumena, Justin Lhaksana, dan Imran Nahumarury. ren
Penjualan Kacang Garuda Naik 30% Palembang, BP Kacang menjadi salah satu camilan favorit yang dikonsumsi sembari menonton pertandingan sepak bola di televisi. PT GarudaFood Putra Putri Jaya (GarudaFood), produsen makanan ringan termasuk kacang kulit bermerek Garuda, ikut me-
rasakan dampak dari pelaksanaan Piala Dunia 2018. General Manager Marketing GarudaFood Agus Afenlie mengungkapkan, ajang piala dunia yang berlangsung setiap empat tahun sekali biasanya ikut mendongrak penjualan kacang Garuda. Sebagaimana tren ta-
hun-tahun pelaksanaan Piala Dunia sebelumnya, ada kenaikan penjualan sekitar 20%-30%. “Ini baru berjalan beberapa hari, tetapi biasanya ada kenaikan sekitar 20%30%,” ujar Agus, Minggu (17/6). Sementara itu, untuk meramaikan ajang Piala
Dunia 2018, GarudaFood juga menjalankan sejumlah program, salah satunya nonton bareng. Untuk pelaksanaan program tersebut, GarudaFood menganggeng sejumlah pihak, mulai dari media, PSSI Jawa barat, mal dan kafe-kafe di kota-kota besar. mik
Palembang, BP IM3 Ooredoo meluncurkan paket internet Yellow, paket internet dengan harga terbaik di Indonesia. Pelanggan bisa dapatkan 1 GB kuota utama serta tambahan bonus unlimited nelepon dan SMS hanya mulai dari Rp1.500 per hari. Sales Area Manager Palembang Indosat Ooredoo Helmar Dody mengatakan, momen pasca Lebaran ini pihaknya memulai gerakan membebaskan pelanggan melalui Paket Yellow untuk memenuhi kebutuhan pelanggan akan kuota internet yang sebenarnya “Internet yang mudah tanpa harga yang berlebihan dan memberatkan pelanggan. Saat ini, tetap terhubung ke internet setiap waktu dan dimanapun sudah menjadi suatu kebutuhan, kami membuat internet menjadi mudah dan terjangkau untuk semua orang,” katanya. IM3 Ooredoo memberikan nilai dan kebebasan lebih baik lagi untuk pelanggan dengan paket Yellow dengan fitur Pulsa Safe, hanya Rp1.500 dapat 1GB untuk masa aktif 1 hari, semurah membeli gorengan.
Paket ini semakin lengkap dengan Pulsa Safe, Unlimited nelepon, dan SMS ke sesama IM3 Ooredoo, serta perpanjangan otomatis selama pulsa mencukupi. “Yellow adalah paket internet dengan 100 persen kuota utama tanpa ribet, tanpa paket-paket tambahan yang tidak dibutuhkan pelanggan. Paket internet yang gampang dan mudah digunakan, pelanggan dapat menggunakan kuota utama internet sesuka mereka,” katanya. Yellow menawarkan paket internet 1 GB dimulai dari harga Rp1.500 per hari. Terdapat juga 2 paket 1 GB dengan masa aktif 3 hari dan 10 hari, semua dengan harga terjangkau. Kuota internet Yellow berlaku selama 24 jam tanpa batasan, dan dapat digunakan di semua jaringan, baik 2G, 3G, dan 4G. Untuk kenyamanan pelanggan, paket Yellow akan diperpanjang otomatis. Atau pelanggan dapat memilih untuk berhenti berlangganan paket jika tidak ingin memperpanjang. Pelanggan dapat membeli kuota dengan menekan *123*111#. ren
Tren Kenaikan Suku Bunga Berlanjut Jakarta, BP Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) menilai tren bunga simpanan akan mulai merangkak seiring dengan tren penaikan suku bunga Bank Sentral Amerika Serikat atau The Federal Reserve. Kendati demikian, perbankan Indonesia dinilai masih cukup tangguh (resilience) menghadapi tren. Ketua Dewan Komisioner LPS Halim Alamsyah mengatakan, penaikan The Fed Fund Rate diperkirakan akan menimbulkan risiko penaikan serupa di berbagai negara termasuk Indonesia. Pada 13 Juni 2018, The Fed mengerek suku bunga sebesar 25 bps menjadi 2%. Sebelumnya, pada 20 Maret 2018, The Fed juga menaikkan suku bunga sebesar 25 bps ke level 1,75%. Merespon penaikan Fed Rate, Bank Indonesia juga menaikkan bunga acuan BI 7 Day Report Rate dua kali dalam rentang April-Mei 2018, masing-masing 25 bps sehingga level bunga acuan saat ini dipatok 4,75%. “Kita tidak bisa menghindar dari pengaruh The Fed. (Penaikan Fed Ratered) Ini antara lain direspon dengan menaikkan BI Rate. LPS akan tetap menjaga stance kebijakan untuk menjaga stabilitas di pasar uang,” jelasnya. Sebagaimana diketahui, dalam transmisi kebijakan moneter, penaikan suku
PEMASANGAN IKLAN HUBUNGI : FERI 0711 - 372323, NIA 082183609394, DODI : 0821-75135914
bunga acuan bank sentral akan diikuti kenaikan bunga simpanan perbankan. Berdasarkan evaluasi bunga simpanan perbankan, LPS telah menaikkan suku bunga penjaminan sebesar 25 bps untuk periode Juni hingga September 2018. Kendati dibayangi kenaikan suku bunga, LPS menilai perbankan masih punya likuiditas yang mumpuni. Halim menilai secara umum likuiditas bank masih tebal dan hanya beberapa bank yang tingkat likuiditasnya ketat. LPS, lanjutnya, bakal berkoordinasi dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) guna memantau likuiditas di bank umum. Berdasarkan Statistik OJK, per Maret 2018, rasio kecukupan modal atau capital adequacy ratio (CAR) perbankan masih tinggi di level 22,65%. Rasio aset likuid juga masih terjaga di level 17,91%. Di sisi lain, margin perbankan diperkirakan akan tergerus karena kenaikan bunga pinjaman lebih lambat dibandingkan dengan kebaikan bunga simpanan. Halim memperkirakan, kenaikan bunga pinjaman baru akan berlangsung 612 bulan kemudian. Bunga pinjaman sektor konsumsi diprediksi naik lebih dulu, menyusul kemudian bunga untuk kredit modal kerja. “Jadi kalau bank tidak bisa menaikkan bunga kredit, mereka akan mengurangi margin,” katanya. mik
BERITAPAGI
SELASA, 19 JUNI 2018
HALAMAN
6 HASIL PERTANDINGAN PIALA DUNIA 2018 Minggu (17/6) Kroasia 2 – 0 Nigeria Kosta Rika 0 – 1 Serbia Jerman 0 – 1 Meksiko Senin (18/6) Brasil 1 – 1 Swiss JADWAL PERTANDINGAN Selasa (19/6) Kolombia vs Jepang (Trans TV pk 19.00) Polandia vs Senegal (Trans TV pk 22.00)
Neymar Jatuh Bangun Pemain Swiss setidaknya melakukan sepuluh pelanggaran terhadap Neymar. Ini yang membuat sang bomber gagal bersinar. Rostov, BP Neymar jatuh bangun kala Brasil diimbangi Swiss di Piala Dunia 2018. Ia terus menjadi target pemain-pemain Swiss. Total ada 10 pelanggaran terhadap Neymar. Neymar menjadi bintang yang paling diharapkan bersinar untuk Brasil ketika menghadapi Swiss dalam laga pertamanya, Senin (18/6) dini hari WIB. Para pemain Swiss mengantisipasi dengan tarikan, tekel, dan adu badan yang membuat Neymar kesulitan. Sepanjang pertandingan yang berkesudahan 1-1 itu selalu ada 1-2 pemain lawan yang menjaga Neymar. Menurut ESPN, Neymar pun dilanggar sebanyak 10 kali pada laga tersebut. Neymar, sebut ESPN, menjadi pemain Brasil paling banyak jatuh bangun akibat dilanggar dalam satu laga Piala Dunia semenjak tahun 1966 silam. Semenjak Alan Shearer dilanggar 11 kali ketika Inggris menghadapi Tunisia pada 15 Juni 1998, jumlah pelanggaran pemain Swiss terhadap Neymar juga menjadi yang terbanyak. “Saya diganjal dan sempat merasa sakit, tapi tak ada yang perlu dikhawatirkan. Setelah tubuh Anda dingin, akan ada sedikit rasa sakit tapi semua oke,” kata Neymar setelah laga. “Tak ada yang mau saya bicarakan soal itu. Apa yang saya lakukan hanya bermain sepakbola. Adalah wasit yang memiliki tugas melihat itu. Saya pikir itu adalah normal (dilanggar secara
rutin). Kita memang harus memberi perhatian, tapi itu adalah hal yang normal dalam sepakbola,” lanjut dia. Pelatih Swiss Vladimir Petkovic memang menginstruksikan pemainnya untuk membatasi pergerakan Neymar Jr. Pertandingan berjalan cukup keras, dengan Swiss melakukan 19 pelanggaran, sedangkan Brasil membuat 11. Dari 19 pelanggaran yang dilakukan Rossocrociati, 10 di antaranya ditujukan kepada Neymar. Tercatat Valon Behrami, Fabian Schar dan Stephan Lichtsteiner diberi kartu kuning akibat melanggar Neymar.
Petkovic menyebut tak ada niatan untuk melanggar pemain Paris Saint Germain itu. Namun, Petkovic mengaku tak ada cara lain untuk meredam pergerakan Neymar selain bermain keras. “Kebanyakan duel kami dengan Neymar cukup bersih. Kami kebetulan sering berhadapan dengan dia. Salah satu kunci untuk meraih hasil ini adalah menetralkannya, meski Brasil memiliki pemain hebat lainnya,” kata Petkovic kepada Goal.com. Sesungguhnya Swiss terlebih dahulu kebobolan melalui tendangan Philippe Coutinho dari jarak jauh yang tak bisa
Brasil vs Swiss
dihalau Kiper Yann Sommer pada menit ke20. Beruntung, Rossocrociati dapat menyamakan kedudukan. Umpan Xherdan Shaqiri dari tendangan sudut mampu dikonversi Steven Zuber dengan tandukan dan sukses mengoyak gawang Brasil yang dijaga Alisson Becker pada menit ke-50. Namun, bek Brasil
Joao Miranda merasa gol yang diciptakan Zuber itu tidak sah. Sebab, saat proses terjadinya gol tersebut, Miranda merasa didorong Zuber sebelum melompat untuk menyundul bola. Akan tetapi, wasit tidak menganggap itu sebagai pelanggaran karena Miranda tidak terjatuh sehingga tetap mengesahkan gol dari
KLASEMEN GRUP A D M S 1. Rusia 1 1 0 2. Uruguay 1 1 0 3. Mesir 1 0 0 4. Arab Saudi 1 0 0 GRUP B 1. Iran 1 1 0 2. Portugal 1 0 1 3. Spanyol 1 0 1 4. Maroko 1 0 0 GRUP C 1. Prancis 1 1 0 2. Denmark 1 1 0 3. Australia 1 0 0 4. Peru 1 0 0 GRUP D 1. Kroasia 1 1 0 2. Islandia 1 0 1 3. Argentina 1 0 1 4. Nigeria 1 0 0 GRUP E 1. Serbia 1 1 0 2. Brasil 1 0 1 3. Swiss 1 0 1 4. Kosta Rika 1 0 0 GRUP F 1. Meksiko 1 1 0 2. Swedia 0 0 0 3. Korea Selatan 0 0 0 4. Jerman 1 0 0 GRUP G 1. Belgia 0 0 0 2. Panama 0 0 0 3. Tunisia 0 0 0 4. Inggris 0 0 0 GRUP H 1. Polandia 0 0 0 2. Senegal 0 0 0 3. Kolombia 0 0 0 4. Jepang 0 0 0
Swiss tersebut. Keputusan wasit juga dipertanyakan ketika Gabriel Jesus dilanggar Manuel Akanji di kotak terlarang. Namun, sang pengadil lapangan tidak melakukan apapun. Merespons hal tersebut, Petkovic menilai wasit sudah melaksanakan tugasnya dengan baik dan mengambil
K SG Pn 0 5 3 0 +1 3 1 -1 0 1 -5 0 0 +1 0 0 0 0 1 -1
3 1 1 0
0 0 1 1
+1 +1 -1 -1
3 3 0 0
0 +2 0 0 0 0 1 -2
3 1 1 0
0 +1 0 0 0 0 1 -1
3 1 1 0
0 +1 0 0 0 0 1 -1
3 0 0 0
0 0 0 0
0 0 0 0
0 0 0 0
0 0 0 0
0 0 0 0
0 0 0 0
keputusan yang tepat. “Untuk gol penyeimbang, posisi bek lawan tidak ideal, sehingga tak ada pelanggaran. Sedangkan di pelanggaran kedua, penaltinya tidak terlihat jelas, tetapi saya tak mengeluh karena kami memiliki wasit di dalam dan luar lapangan. Situasinya sudah sangat jelas,” ujar Petkovic. cit
BERITAPAGI
SELASA, 19 JUNI 2018
HALAMAN
7
OLAHRAGA BERITAPAGI
SELASA, 19 JUNI 2018
HALAMAN 8
Timnas Soft Tenis Indonesia Kembali Berlatih di Korsel
KLASEMEN LIGA 1 HASIL PERTANDINGAN Sabtu (9/6) PSM 1-0 Persebaya Bali United 2-0 Persipura Jumat (8/6) PS TIRA 0-5 Persija Barito 3-1 Sriwijaya FC Kamis (7/6) Persela 3-1 Mitra Kukar Bhayangkara 1-0 Madura United Rabu (6/6) Perseru 0-1 Arema PSIS 1-0 Borneo FC Selasa (5/6) PSMS 0-3 Persib Senin (4/6) Persipura 1-1 PSM PS Tira 1-0 Barito Minggu (3/6)
Valentino Rossi
Madura United 2-2 Bali United Sabtu (2/6) Sriwijaya FC 5-1 Persela Jumat (1/6) Mitar Kukar 2-0 Perseru Serui Borneo FC 3-1 PSMS Arema FC 1-0 PSIS
KLASEMEN 1. PSM
13 7 3 3 19-14 24
1. Barito
13 7 2 4 23-18 23
3. Persela
13 5 5 3 23-19 20
4.Sriwijaya FC
13 5 4 4 20-17 19
5. Persipura
13 5 4 4 21-17 19
6.Bhayangkara
13 5 4 4 14-16 19
7.Persib
11 5 3 3 18-10 18
8. Madura Utd
13 5 3 5 20-23 18
9.Bali United
13 4 5 4 15-15 17
10.Persija
10 5 1 4 18-11 18
11. Borneo FC
13 4 4 5 14-16 16
12. Mitra Kukar
13 5 1 7 17-23 16
13. PS.TIRA
13 5 1 7 17-28 16
14. Arema
13 4 3 6 18-18 15
15.PSMS
13 5 0 8 16-24 15
16.Persebaya
10 3 5 2 15-13 14
17.Perseru
12 4 2 6
18. PSIS
13 4 2 7 15-21 14
5-8 14
Borneo FC Ingin Perluas Bisnis BORNEO FC nampaknya sadar betul melihat peluang bisnis untuk mendongkrak penghasilan klub. Tim Pesut Etam kini bergerak cepat mengincar salah satu ruangan di Bandar Udara Aji Pangeran Tumenggung (APT) Pranoto Samarinda, Kalimantan Timur untuk dijadikan store baru, guna menjual merchandise klub. Keinginan manajemen Borneo FC disambut antusias oleh pihak bandara Aji Pangeran Tumenggung (APT) Pranoto. Perwakilan Borneo lantas diajak berkeliling melihat ruangan yang rencananya disewakan untuk membuka Borneo FC Store. Vice Chief Marketing Officer Boneo FC, Reza Katamsi, menjelaskan pihaknya bersyukur disambut baik di Bandara APT Pranoto. Ia mengatakan akan membuka toko klub di area bandara agar memudahkan fans dan pendukung atau siapapun agar lebih mudah mendapatkan oleh-oleh khas Samarinda, termasuk merchandise klub. “Target kami buka store di bandara untuk memudahkan orang-orang yang mencari oleh-oleh khas Samarinda sekaligus memperkuat pemasaran klub,” ucapnya dalam rilis klub. “Secara tidak langsung, kan Borneo FC ini mewakili brand image Kota Samarinda. Kebetulan dengan pihak pengelola bandara kami satu visi, mereka maunya yang mengisi tenant nantinya didominasi tenant lokal,” sambung Reza. Sebagai informasi, keberadaan bandara APT Pranoto memang baru beroperasi tepatnya pada Mei lalu. Karenanya, Borneo FC kemudian melihat peluang jika keberadaan bandara itu dapat memperkuat pemasaran klub, selain fungsinya sebagai pintu masuk kota Samarinda. Terkait rencana membuka Borneo FC store di bandara tersebut, Reza menargetkan dalam waktu dekat urusan administrasi sudah rampung. cit
Setahun Tanpa Kemenangan Valentino Rossi hanya mampu finis ketiga di MotoGP Catalunya. Hasil itu menandai setahun tanpa kemenangan untuk rider Movistar Yamaha tersebut. Barcelona, BP Rossi finis ketiga di Sirkuit Catalunya, Minggu (17/6). Ia finis di belakang pebalap Ducati Jorge Lorenzo yang menjadi pemenang, dan rider Repsol Honda Marc Marquez di posisi kedua. Bagi Rossi, posisi ketiga di Catalunya membuatnya hat-trick podium setelah di MotoGP Prancis dan Italia juga meraih hasil serupa. Tapi, ada catatan buruk yang membayangi The
Doctor. Hasil di MotoGP Catalunya membuat Rossi nyaris melewati setahun tanpa kemenangan di kelas premier. Terakhir kali pebalap Italia itu menang terjadi di MotoGP Belanda tahun lalu. Nah, seri MotoGP selanjutnya akan digelar di Belanda Minggu (25/6). Rossi menilai performanya yang tanpa kemenangan nyaris setahun itu cukup meng-
khawatirkan. “Ini kabar buruk buat saya dan Yamaha karena sudah setahun tanpa kemenangan Yamaha. Saya suka Assen seperti halnya Barcelona, atau Mugello atau Phillip Island— kami tidak harus berharap di satu trek untuk berusaha menang sebab di Assen kami punya sesuatu yang ajaib,” kata Rossi dilansir Crash.net. “Hanya saja, di trek-trek yang saya sukai, saya biasanya membalap dengan baik dan Yamaha bekerja dengan bagus di sana. Jelas, tahun ini akan sangat berat seperti biasanya tapi saya juga ber-
harap agar punya kans lain bersaing meraih kemenangan sebelum akhir musim.” “Assen adalah tempat yang hebat, tapi dari tahun ke tahun selalu berbeda dan Anda tidak akan pernah tahu sampai mengikuti sesi latihan bebas pertama. Besok kami akan punya tes dan mencoba sesuatu, tidak begitu penting, tapi kami optimistis dan berusaha membuat langkah kecil,” jelasnya. Rossi kini menempati posisi kedua di klasemen pebalap MotoGP dengan perolehan 88 poin. Ia tertinggal 27 poin di belakang Marquez. cit
Tampil Lagi di Moto2 Dimas Ekky Penuhi Target Barcelona, BP Balapan grand prix Moto2 di Catalunya, Spanyol mengikutsertakan pebalap Indonesia Dimas Ekky Pratama sebagai rider wildcard. Ia sukses memenuhi target. Ini merupakan kali kedua pebalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM) itu tampil dalam seri balapan Moto2. Kesempatan sebelumnya terjadi tahun lalu di grand prix Moto2 Malaysia. Dalam balapan teranyarnya di Moto2, Minggu (18/6), Dimas yang didukung tim Astra Honda Racing Team (AHRT) memulai balapan dari baris kesepuluh pada posisi 30. Start dengan baik, Dimas bisa melonjak ke peringkat ke25 selewat satu lap. Pada prosesnya, Dimas berhasil menuntaskan balapan di Sirkuit Catalunya-Barcelona di posisi ke-24 dengan waktu total 39 menit 6,663 detik. Posisi finis Dimas lebih baik dari 10 rider lain, dengan sembilan di antaranya tidak terklasifikasi finis. Keberhasilan Dimas finis di Sirkuit Catalunya
Dimas Ekky juga melampaui pencapaiannya dalam debut di Moto2, ketika tidak terklasifikasi finis usai 18 lap di Sirkuit Sepang bulan Oktober 2017 lalu. “Akhir pekan yang sangat berat, tapi kami berhasil mencapai target, yaitu menyelesaikan balapan dan belajar sebanyak mungkin dari pengalaman bertarung dengan banyak pebalap dunia ini,” kata Dimas dalam rilis pers AHM. “Balapan di GP sangat berbeda dengan FIM CEV, karena semua pebalap sangat kompetitif dari awal sampai akhir,” imbuh pebalap yang juga sedang menjalani musim balap di
ajang FIM CEV Moto2 European Championship. Di balapan itu sendiri Dimas di antaranya juga harus berjibaku dengan temperatur tinggi di lintasan. Apalagi lututnya juga masih terasa nyeri akibat terjatuh saat sesi kualifikasi, Sabtu (16/6). “Tapi positifnya, saya menyelesaikan balapan dan mendapat banyak pelajaran penting yang bisa dipakai pada seri FIM CEV selanjutnya di Aragon,” kata Dimas. “Saya berterima kasih pada tim atas kerja kerasnya, Astra Honda, semua sponsor yang mewujudkan kesempatan ini, dan pen-
dukung dari Indonesia. Saya siap melanjutkan balapan, dan tak sabar untuk kembali ke FIM CEV di Motorland,” tuturnya. GM Marketing Planning and Analysis AHM A. Indraputra mengatakan balapan ini pun sangat penting bagi AHRT yang untuk pertama kalinya turun langsung di ajang kejuaraan dunia sekelas GP Moto2. Pengalaman pertama ini menjadi modal besar memperkuat dukungan untuk pebalap-pebalap berbakat Tanah Air di berbagai kancah balap internasional. “Kami akan terus memberi dukungan untuk para pebalap muda berbakat Tanah Air demi kejayaan bangsa Indonesia di ajang balap. Pencapaian Dimas Ekky ini menjadi bukti keseriusan AHM untuk melakukan penjenjangan pebalap hingga level tertinggi,” katanya.Dimas Ekky akan kembali turun bersama AHRT di FIM CEV Moto2 European Championship seri kelima di Motorland, Aragon, Spanyol, pada 28-29 Juli 2018. cit
Jakarta, BP Tak sempat berlamalama menikmati hidangan Lebaran, tim nasional soft tenis Indonesia kembali menjalani latihan (training camp/TC) di Kota Incheon, Korea Selatan. Tim itu telah menjejakkan kaki di Korea Selatan, Senin siang, dan sepuluh pemain yang diproyeksikan membela Merah Putih di ajang Asian Games 2018 akan berada di Incheon hingga awal Juli 2018. “Mereka telah menyelesaikan tahap uji coba dalam rangka persiapan Asian Games 2018. Saat ini, mereka menjalani training camp selama dua minggu di Incheon,” ucap Ketua Umum Pengurus Pusat Persatuan Soft Tenis Seluruh Indonesia (PP Pesti) Martuama Saragi dalam keterangannya di Jakarta dilansir antaranews.com, Senin (18/6). Sebelum berangkat ke Incheon, skuat Merah Putih telah sukses melewati sejumlah uji coba pada beberapa turnamen internasional di Nakhon Ratchasima (Thailand), Hiroshima (Jepang), Frankfurt (Jerman) dan Pattaya (Thailand) serta test event di Palembang. Prima Simpatiaji dan Elbert Sie bergantian mendulang emas nomor tunggal putra sementara Irfandi Hendrawan konsisten di posisi kedua. Sedangkan di sektor putri, Dede Tari Kusrini dan Voni Darlina acapkali berdiri di podium juara. “Prima dan kawankawan akan berlatih bersama tim nasional Korea
Selatan dengan dua tujuan, yakni untuk memperdalam teknik permainan serta sekaligus menjadi kesempatan untuk mengukur kekuatan lawan,” ujar pria yang juga aktif menjabat sebagai Wakil Presiden Federasi Soft Tenis Asia (ASTF) ini. Pada perhelatan olahraga Asian Games 2018 sendiri, Korea Selatan adalah raja soft tenis. Negeri Ginseng itu telah mendulang 23 medali emas dari cabang yang mulai dipertandingkan secara resmi sejak Asian Games 1994. Unggul jauh atas Jepang, negeri asal olahraga ini yang baru mengais lima emas. Adapun, PP Pesti mencanangkan target perolehan sekeping medali emas, satu perak dan dua perunggu Asian Games 2018. Pada pesta olahraga antar negara di kawasan Asia empat tahun silam di Incheon, Korea Selatan, cabang olahraga soft tenis berhasil menyumbang satu medali perak dari nomor tunggal putra atas nama Edi Kusdaryanto serta satu perunggu dari ganda campuran, pasangan Prima Simpatiaji dan Maya Rosa bagi kontingen Indonesia. Sepulang dari Incheon, PP Pesti selaku induk organisasi soft tenis di Tanah Air itu akan menjamu timnas Korea Selatan dan Jepang yang berencana akan menjalani latihan di Indonesia. Setelah itu, tim Pelatnas Soft Tenis Indonesia bakal memasuki tahap akhir persiapan menuju Asian Games 2018, yakni penyesuaian lapangan pertandingan di Palembang, awal Agustus. cit
Timnas U-23 Hadapi Korsel di Laga Uji Coba Jakarta, BP Tim nasional U-23 Indonesia menyiapkan 23 pemain untuk menghadapi timnas U-23 Korea Selatan (Korsel) dalam pertandingan uji coba yang digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Jawa Barat, Sabtu (23/6). Dikutip dari laman resmi Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) di Jakarta, Senin (18/6), para pemain yang dipanggil ke timnas U-23 Indonesia untuk laga yang menjadi bagian persiapan menuju Asian Games 2018 itu seluruhnya berasal dari tim-tim Liga 1. “Kami berkumpul mulai 20 Juni 2018. Uji coba melawan Korea Selatan sangat bagus untuk kami karena mereka adalah salah satu tim terkuat di Asia sekaligus juara bertahan Asian Games,” ujar pelatih timnas U-23 Indonesia Luis Milla. Adapun para pemain yang dipanggil ke timnas U23 Indonesia sebagian besar merupakan nama-nama yang terlibat di pemusatan-pemusatan latihan dan uji coba sebelumnya seperti Hansamu Yama Pranata, Ricky Fajrin, Septian David Maulana dan Muhammad Hargianto. Sementara lainnya adalah pemain senior berusia di atas 23 tahun yakni Alberto Goncalves, Riko Simanjuntak, Nelson Alom, Muhammad Ridho dan Stefano Lilipaly. Kemudian, tidak ketinggalan pula dua pemain timnas U-19 yakni Hanis Saghara dan Feby Eka. Sebagai informasi, timnas U-23 sudah melewati beberapa laga uji coba sebagai persiapan Asian Games 2018 yang digelar mulai pertengahan Agustus 2018. Terakhir, timnas U-23 bermain imbang 00 dengan Thailand. cit
Berwisata Kuliner Hingga Memancing Libur Lebaran dimanfaatkan oleh dua pemain Persebaya dengan berwisata kuliner dan memancing. MANAJEMEN Persebaya Surabaya mulai meliburkan tim sejak Minggu (10/6) atau sehari setelah laga menghadapi PSM Makassar di Stadion Andi Mattalata, Matoangin. Libur Lebaran yang diberlakukan manajemen itu tampaknya bakal dimanfaatkan oleh kedua pemainnya, Irfan Jaya dan Fandri Imbiri. Irfan Jaya mengatakan libur Lebaran ini rencananya akan ia habiskan dengan keluarga.
Persebaya Selain itu dirinya juga rindu dengan makanan khas tempat tinggalnya Makassar. “Saya rindu dengan
makanan di sini, mungkin saya cicipi lagi makanan Makassar,” katanya. Ternyata setelah ditanya
lebih jauh, ayah satu orang anak ini amat rindu dengan Coto Makassar dan Papeda. “Ya saya sangat rindu makanan itu, kesempatan libur ini saya gunakan untuk makan makanan Makassar,” lanjut pemain bernomor punggung 41 itu. Jika Irfan Jaya rindu berkuliner di kampungnya, Fandri Imbiri rindu memancing di kampung halamannya. Tampaknya aktivitas seperti ini bakal dilakukannya selama tim libur Lebaran. Tak berlebihan jika Fandri sangat rindu memancing. Pertama, selain kota asalnya Jayapura banyak terdapat sungai, kedua dirinya
memang hobi sekali dengan memancing. “Saya libur Lebaran mungkin mancing lagi, saya suka sekali memancing sama teman-teman. Selain itu memancing juga bisa kontrol emosi juga, setelah dapat tangkapan ikan biasanya langsung dimakan samasama,” beber Fandri Imbiri. Sementara itu manajemen Persebaya kembali menggelar latihan rutin pada Rabu (20/6) nanti. Kabar tersebut disampaikan oleh Manajer Persebaya Surabaya Chairul Basalamah, ketika ditemui pada pertandingan kandang terakhirnya melawan Persipura. cit
KESEHATAN 5 Tips Agar Tidak Mudah Jatuh Sakit JATUH sakit memang tidak menyenangkan untuk semua orang. Apalagi jika Anda jatuh sakit pada saat ada acara penting, sehingga membuat kita melewati saat-saat yang berharga itu. Nah, saat tubuh masih sehat, penting bagi kita untuk bisa menjaga agar tidak mudah jatuh sakit. Berikut langkah yang bisa Anda lakukan untuk mengoptimalkan kesehatan agar tidak mudah sakit: 1. Cukupi kebutuhan vitamin C di tubuh anda. Karena vitamin ini berfungsi membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh anda. Berbagai buahbuahan juga mengandung sejumlah vitamin C yang sangat dibutuhkan oleh tubuh anda seperti jeruk. 2. Sering mengirup udara segar. Terus berada di dalam ruangan tampaknya menjadi cara aman agar terhindar dari sejumlah penyakit. Namun, faktanya adalah ketika di dalam ruangan terus-terusan, Anda akan terkungkung bersamaan dengan bakteri yang ada dalamnya. Bangunlah di pagi hari dan dapatkan udara segar atau berolahragalah di luar saat pagi hari, maka sistem imun tubuh Anda akan meningkat. 3. Tidur yang cukup setiap malamnya. Karena, kurang tidur akan berdampak dalam menurunnya daya tahan tubuh. 4. Aktif berjalan kaki. Aktivitas berjalan kaki sangat membantu dalam menjaga kebugaran dan kesehatan badan anda. Dengan tubuh yang bugar, sehat dan fit sepanjang hari, maka perubahan cuaca tidak akan berpengaruh besar pada kondisi kesehatan tubuh anda. 5. Segera mencuci tangan selesai beraktivitas. Flu dan pilek bisa dengan mudah menular dan menyebar lewat sentuhan. Anda perlu memastikan bahwa Anda selalu mencuci tangan Anda dengan bersih. Sebisa mungkin hindarkan tangan Anda bersentuhan dengan mata, hidung, dan mulut. Sabun dan air adalah pembersih tangan yang paling efektif, menurut Centers for Disease Control and Prevention. Tapi, sabun batangan bisa jadi tempat tumbuh kuman, maka untuk lebih amannya gunakan sabun cari. Saat mencuci tangan dengan sabun, biarkan busa terserap ke kulit Anda selama 20 detik baru bilas dan keringkan dengan lap atau handuk bersih. edo
Waspadai Melanoma Hitung Tahi Lalat Anda MENGHITUNG jumlah tahi lalat pada tubuh Anda merupakan cara yang mudah untuk mengetahui risiko terserang kanker kulit yang mematikan, namun jumlah tersebut pun tidak terlalu berarti, menurut penelitian terbaru. Faktanya, banyak orang yang didiagnosis dengan melanoma hanya memiliki beberapa tahi lalat, menurut penelitian yang dipublikasikan di JAMA Dermatology baru-baru ini. “Kunci utamanya adalah pemeriksaan kulit dasar oleh dokter. Selain itu, orang-orang juga perlu memahami dan melakukan pemeriksaan kulit sendiri,” menurut penulis Alan C. Geller, M.P.H., R.N. dari Harvard T.H. Chan School of Public Health, Boston, kepada CBS News. Pada penelitian tersebut, Geller dan tim nya memeriksa 566 pasien dengan melanoma dengan rerata usia 57 tahun dan menemukan bahwa lebih dari dua pertiganya memiliki nol hingga 20 tahi lalat. Terlebih lagi, lebih dari 70 persen pasien ini tidak memiliki tahi lalat yang atipikal. Namun, penelitian menunjukkan bahwa wujud tahi lalat adalah penting untuk diperhatikan. Hasilnya menunjukkan bahwa pada pasien dengan usia kurang dari 60 tahun yang memiliki tahi lalat atipikal, lima kali lebih berisiko terhadap melanoma yang lebih tebal – hal ini mengindikasikan kanker berada lebih dalam pada kulit dan lebih mematikan – dibandingkan dengan mereka yang tidak memiliki tahi lalat atipikal. Penelitian yang dilakukan dengan bantuan dana dari perusahaan farmasi Merck ini menyatakan bahwa bukan berarti bahwa menghitung jumlah tahi lalat pada kulit Anda merupakan hal yang salah dalam mendeteksi kanker kulit. Malah, orang-orang dengan tahi lalat lebih sedikit – terutama jika di antaranya abnormal – harus waspada bahwa dirinya berisiko. “Memiliki sejumlah tahi lalat merupakan faktor risiko yang penting untuk melanoma, namun yang kami tekankan di sini, bila Anda tidak memiliki banyak tahi lalat bukan berart Anda kebal terhadap melanoma,” ujar Geller. “Jadi pentingnya peme-riksaan kulit dasar adalah agar orang-orang mengeta-hui lebih banyak mengenai tahi lalat yang dimilikinya dan agar dokter dapat memberitahu pasien tahi lalat mana yang perlu diperhatikan dari waktu ke waktu.” Geller merekomendasikan untuk mengambil foto tahi lalat dan mem-perhatikan perubahannya dari waktu ke waktu menggunakan metode ABCD – akronim untuk membantu mengingat apa yang perlu diperhatikan: Asimetri (setengah sisi dari tahi lalat tampak berbeda dengan setengah sisi lainnya), Batas (ada tidaknya perubahan pada tepi tahi lalat misalnya meninggi, tidak rata, atau tidak jelas), Color atau warna (warna tahi lalat tidak rata atau berubah, misalnya menjadi lebih gelap), Diameter (tahi lalat menjadi lebih besar daripada ujung penghapus pensil) Menurut American Cancer Society, lebih dari 76.000 orang di Amerika Serikat akan didiagnosis dengan melanoma pada 2016 dan sekitar 10.000 orang akan meninggal karena penyakit tersebut tahun ini. Geller mengatakan banyak kematian ini sebenarnya dapat dicegah dengan deteksi dini oleh pasien maupun dokter. “Kami sangat ingin berpesan pada orang-orang di luar sana bahwa terdapat risiko yang lebih besar akibat melanoma daripada yang selama ini kita ketahui dan bahwa kita dapat melakukan sesuatu untuk mencegahnya,” ucapnya. “Ini adalah satu-satunya kanker yang dapat Anda lihat. Ketika melanoma muncul di kulit, baik pasien, dokter, dan anggota keluarga dapat berperan dalam mengatasinya.” edo
○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○
BERITAPAGI
SELASA, 19 JUNI 2018
HALAMAN 9
Naik Turun Tangga Bisa Bebas dari Penyakit Jantung Penyakit tidak menular (PTM) yang mematikan seperti penyakit jantung, sebenarnya dapat dicegah dengan rutin melakukan aktivitas fisik. Tidak harus pergi ke pusat kebugaran agar senantiasa sehat. Hanya dengan rutin naik dan turun menggunakan tangga di kantor, akan berdampak sangat baik bagi kesehatan.
S
AYANG, kurangnya kesadaran setiap orang untuk melakukan itu, membuat aktivitas satu ini jarang dilakukan. Kebanyakan karyawan lebih memilih menggunakan lift ketimbang berkeringat naik tangga. Direktur Pengendalian Penyakit Tidak Menular Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Dr Ekowati Rahajeng, SKM, MKes mengatakan, kurangnya kesadaran setiap individu, dan lingkungan yang mendukung untuk diri senantiasa manja, membuat setiap orang enggan
menggunakan tangga. Seharusnya, setiap kantor mengajak setiap karyawannya menggunakan tangga, bila si karyawan itu bekerja di lantai 1, 2, 3 dan 4. Kalau bisa, litft yang ada dikhususkan untuk mereka yang sakit, kata Ekowati Rahajeng dalam acara SOHO
#BetterU: Hari Jantung Sedunia & Waspada Serangan Jantung Mendadak, di Hotel Ibis Tamarin, Jakarta Pusat. Lebih lanjut ia mengatakan, hampir separuh dari penduduk di Indonesia kekurangan aktivitas fisik. Semuanya serba dimanja dengan tekhnologi yang ada saat ini. Hanya naik
tangga saja enggan. Tidak sedikit orang pilih lift. Kalau bisa, tukar baju saja pakai remote kontrol, ujar dia. Bila seseorang menjadi obesitas, dan enggan melakukan aktivitas fisik, sama saja membuat dirinya berisiko. Dampaknya muncul penyakit. Tapi, bila risiko
perilaku ini dicegah, faktor risiko atau penyakit antara, yang berdampak pada terjadinya penyakit jantung, tidak akan pernah terjadi. Penyakit jantung ini sebenarnya penyakit gaya hidup. Bila gaya hidup ini diubah, penyakit jantung pun tidak akan diderita, pungkas dia. edo
Jangan Sepelekan Gejala Awal Diabetes Berikut PENYAKIT diabetes atau yang kerap disebut masyarakat sebagai penyakit kencing manis ternyata memiliki gejalagejala awal yang kerap kali disepelekan oleh masyarakat. Padahal, jika kita mau mencermati gejala-gejala ini, kita bisa mencegah penyakit diabetes berkembang menjadi lebih serius dan bisa segera diobati dengan baik. Berikut adalah beberapa gejala awal diabetes yang harus kita waspadai. Gejala pertama yang dirasakan pada awal
adanya diabetes adalah rasa gatal yang terusmenerus terjadi dan serasa tidak akan reda meskipun sudah digaruk atau diobati dengan obat olesan. Gatal yang terusterusan terjadi ini bisa menjadi tanda adanya diabetes mengingat kemampuannya yang mampu membuat sirkulasi darah terganggu dan memicu rasa gatalgatal dan kulit kering yang parah. Seringnya, area tangan, betis, hingga kaki akan menjadi area tubuh yang paling sering
terkena gatal-gatal gejala awal diabetes yang sulit diredakan dan harus segera diperiksakan. Selain rasa gatal-gatal yang terjadi terusmenerus, kulit pada gejala awal diabetes juga akan mengalami perubahan. Perubahaan ini biasanya berupa rupa kulit yang cenderung lebih bersisik dan lebih gelap pada area belakang leher, bukubuku jari, hingga siku anda. Kondisi ini bisa menjadi tanda bahwa kadar gula darah dalam tubuh berada dalam level yang berlebihan.
Hal ini akan memicu pertumbuhan sel dan melamin pada kulit yang berlebihan sehingga pigmen kulit pun akan menimbulkan warna lebih gelap dan bersisik. Dua indera tubuh juga bisa mengalami perubahan yang menjadi gejala awal adanya penyakit diabetes. Penglihatan mereka yang mengalami gangguan layaknya rabun dekat atau rabun jauh bisa jadi tiba-tiba menjadi lebih sehat atau bahkan menjadi lebih buruk. Hanya saja, banyak
laporan bahwa penderita diabetes mengalami perbaikan visi penglihatan saat gula darah cenderung naik. Hal sebaliknya adalah indera pendengaran yang cenderung semakin berkurang. Mereka yang memiliki kadar gula darah tinggi memang memiliki resiko lebih besar, yakni sekitar 30 persen mengalami gangguan pendengaran. Selain itu, diabetes juga bisa membuat pembuluh darah dan saraf pada telinga bagian dalam kerusakan. edo
Apa yang Akan Terjadi Dengan Telinga Jika Sering Gunakan Headset? MENGGUNAKAN headset untuk mendengarkan musik adalah sesuatu yang lumrah dilakukan. Banyak orang ketagihan menggunakannya karena bisa mendengarkan suara lebih jelas tanpa mengganggu orang lain. Namun, jika jika pemakaiannya tidak tepat dan berlebihan, hal itu bisa menimbulkan masalah yang mengancam pendengaran Anda. Berikut ini adalah beberapa bahaya yang mengancam apabila Anda menggunakan headset secara berlebihan, antara lain: Telinga berdengung Menggunakan headset terlalu sering bisa menjadi penyebab telinga berdengung dan akhirnya menimbulkan rasa sakit serta tidak nyaman pada pendengaran. Telinga berdengung juga bisa terjadi pada saat Anda melakukan perjalanan dengan pesawat. Hilangnya pendengaran Kerusakan telinga secara permanen juga bisa terjadi saat headset terlalu sering digunakan. Ini bisa terjadi karena telinga tidak kuat menahan suara terlalu keras yang dihasilkan headset. Agar pendengaran Anda tetap terjaga, atur volume suara dengan ideal sehingga orang disekitar Anda tidak mendengar suara yang dikeluarkan dari headset. Selain itu, setiap setengah jam copotlah headset dan biarkan telinga Anda beristirahat selama beberapa menit untuk
sebenarnya ada di bawah standar berbahaya. Meski demikian, penelitian masih terus dilakukan untuk benar-benar memastikan seberapa bahaya radiasi dari headset. Penggunaan headset Bluetooth sendiri sejauh ini justru mengurangi level radiasi langsung dari ponsel yang ditempelkan di telinga.
menghindari kelelahan sistem auditori. Kelelahan telinga Seseorang sering mendengarkan musik memakai headset dapat mengakibatkan kelelahan telinga atau ear fatigue. Hal ini bisa terjadi apabila telinga mendapat stimulus suara dalam waktu yang lama. Kelelahan telinga ini nantinya akan membuat telinga terasa sakit dan menimbulkan rasa perih. Bahkan, kelelahan telinga yang tidak diatasi bisa menjadi penyebab telinga berdarah. Bahaya bakteri Seperti bagian tubuh lainnya, telinga juga bisa dipenuhi oleh sejumlah bakteri, meski begitu sebagian diantaranya
tidak berbahaya dan bahkan merupakan bakteri yang menguntungkan. Namun sebagian kecil dari bakteri lainnya bisa menimbulkan masalah kesehatan. Penggunaan headset terlalu sering bisa merangsang pertumbuhan bakteri karena suhu dan kelembaban meningkat pada saluran pendengaran. Hal ini akan membuat telinga lebih rentan terhadap infeksi karena bakteri patogen terlalu banyak di dalam telinga. Selain itu, headset yang seringkali di letakkan pada tempat terbuka dan jarang dibersihkan menjadi tempat subur pertumbuhan kuman, di mana akhirnya kuman
serta bakteri berpindah ke dalam telinga dan tumbuh subur didalamnya. Menimbulkan radang Pemakaian headset yang terlalu sering juga bisa mengakibatkan radang telinga. Peradangan telinga yang terjadi nantinya akan menjadi penyebab telinga berdenging dan kemudian akan menyebabkan telinga rusak secara permanen karena peradangan sudah berubah menjadi kronis. Bahaya radiasi Radiasi dari headset sudah lama menjadi objek penelitian, terutama pada penggunaan headset Bluetooth. Dalam penggunaannya, jumlah radiasi yang dikeluarkan dari alat semacam ini
Kerusakan otak Meski jarang terjadi, gelombang elektromagnetik yang dihasilkan oleh headset dapat menyebabkan dampak yang serius terhadap otak. Walaupun belum terdapat bukti medis yang kuat untuk hal tersebut, tapi kebanyakan pengguna headset ditemukan cenderung memiliki masalah pada otak. Hal ini karena bagian dalam telinga langsung terhubung dengan otak. Sedikit saja infeksi terjadi pada bagian dalam telinga dapat langsung memengaruhi otak. Nah, itulah beberapa dampak negatif yang terjadi apabila terlalu sering menggunakan headset. Jika ingin mendengarkan musik tanpa berpotensi mengganggu pendengaran, gunakan aturan 60:60. Artinya, dengarkan musik tidak lebih dari 60 menit tiap hari. Selain itu, atur volume suara tidak melebihi 60 persen dari volume maksimal. Gunakanlah headset dengan bijak agar fungsi indra pendengaran dapat berjalan baik. edo
SELASA, 19 JUNI 2018
HALAMAN
10
Senang Main Film Horor Aurelie Moeremans Tertolong Rasa Takut Artis peran Aurelie Moeremans mengaku sangat senang mendapat tawaran untuk bermain dalam film bergenre horor. “AKU memang suka film horor sih. Jadi kalau bisa ambil bagian dalam film horor ya aku mau,” ujar Aurelie saat ditemui di Blok M Plaza, Bulungan, Jakarta Selatan, Sabtu (16/6). Baru-baru ini ia membintangi Kuntilanak, film horor arahan sutradara Rizal Mantovani. Ada beberapa tantangan yang harus dia taklukkan selama memerankan karakternya di film itu. Di antaranya adalah ia harus membawakan tembang Jawa. “Aku enggak bisa bahasa Jawanya. Dua minggulah belajar,” katanya.
Ayu Ting Ting Mimpi Beradu Akting Dengan Reza Rahadian PERTAMA kali bermain film bertema drama percintaan berjudul Dimsum Martabak, pedangdut Ayu Ting Ting mengaku ketagihan akting. “Untuk main film lagi saya tertarik saya ketagihan karena enak banget main film itu, bisa menjadi sosok orang lain, dapat pengalaman baru yang jelas bisa meng-explore kemampuan kita,” kata Ayu kepada VIVA saat ditemui di Mal Cijantung Jakarta Timur, Minggu (17/6). Ayu pun bermimpi untuk bisa beradu akting dengan aktor
kenamaan Reza Rahadian yang merupakan salah satu aktor favoritnya. “Cita-cita saya bisa main sama Reza Rahadian, enggak tahu karena saya suka aja sama dia, aktor yang paling saya suka adalah Reza,” kata dia. Meski tertarik untuk kembali bermain film, anak sulung dari Umi Kalsum dan Abdul Rozak itu mengaku tidak akan meninggalkan karier menyanyi yang telah membesarkan namanya. “Penyanyi dangdut akan tetep,” kata Ayu. viva
Ia juga harus beradegan kesurupan. Untuk mendapatkan mendapatkan referensi, Aurelie menonton beberapa video orang sedang kesurupan. “Dikasih video orang kesurupan beneran. Aku belajar dari situ,” paparnya. Perempuan kelahiran Belgia itu merasa tertolong dengan lokasi syuting yang cukup menyeramkan. Hal itu bisa membangun rasa takut pada dirinya. “Syutingnya juga seru. Suasananya juga membantu banget, creepy banget untuk akting ketakutan,” ungkapnya. pit
Gal Gadot Pamerkan Kostum Untuk Wonder Woman 1984 GAL Gadot memamerkan kostum Wonder Woman untuk sekuel film superhero dari DC Comics tersebut. Aktris Gal Gadot dalam film Wonder Woman 1984. Foto yang diunggah Gadot di Twitter dan Instagram itu tidak menunjukkan perbedaan berarti dalam kostum untuk film Wonder Woman 1984 itu. Namun warna merah dan biru terlihat lebih terang. Ini bukan gambar
pertama dari film karya sutradara Patty Jenkins tersebut. Beberapa waktu lalu Jenkins dan Gadot merilis foto aktor Chris Pine sebagai Steve Trevor, yang terlihat segar bugar di tahun 1984. Pada film pertama, Trevor digambarkan mengorbankan nyawa untuk menyelamatkan Pasukan Sekutu dari senjata kimia yang dikembangkan ilmuwan Jerman, Doctor Poison. Foto kedua
menunjukkan Diana Prince (Wonder Woman) berdiri di depan sederet layar televisi yang menampilkan hal-hal yang menjadi tren di era 1980-an. Dalam Wonder Woman 1984, Diana Prince akan menghadapi super villain, yakni The Cheetah yang akan diperankan oleh aktris Kristen Wiig. Wonder Woman 1984 dijadwalkan tayang pada 1 November 2019. pit
Seungri Pacaran Dengan Karyawan Kantoran SEUNGRI (27), salah satu member boyband K-pop BIGBANG, diberitakan sedang berpacaran. Pada Jumat (15/6) waktu Korea, seorang sumber broadcast menyebut, “Seungri BIGBANG saat ini sedang berpacaran dengan seseorang yang bukan selebritas.” Lanjut sumber yang sama, “Itu sudah diketahui secara luas di kalangan sumber broadcast.”
Merujuk ke sumber kabar itu, perempuan yang bukan selebritas itu merupakan seorang karyawan kantoran yang diketahui sama cantiknya dengan seorang selebritas perempuan. Pihak YG Entertainment, agensi yang mengelola karier BIGBANG, menanggapi dengan mengatakan, “Kami sedang mengecek apakah itu benar (atau tidak).” pit
Sehari, Blackpink Dapat 1,5 Juta Pengikut SALAH satu girlband yang beranggotakan empat wanita cantik, Blackpink baru saja merilis mini album pada Kamis (15/6) lalu, usai merilis mini album pertama mereka, masingmasing member Blackpink pun mengejutkan
penggemarnya dengan membuka akun Instagram pribadi. Dilansir dari laman Soompi, keempat anggota Blackpink, Jisoo, Jennie, Lisa, Rose telah berhasil mendapatkan lebih dari 1,5 juta pengikut hanya dalam satu hari, setelah
resmi bergabung dengan Instagram. Girlband asuhan agensi YG Entertainment ini diketahui membuka akun Instagram secara individu bertepatan kembalinya mereka dengan mini album terbaru mereka berjudul ‘Square Up’.
Pada hari berikutnya atau selang sehari setelah resmi bergabung dengan Instagram, Jennie, Rosé, Jisoo, dan Lisa masingmasing telah melampaui 1,5 juta pengikut. Mereka semua hanya memposting satu postingan di masingmasing akun mereka.
Sementara itu diketahui, Jennie Blackpink pun memecahkan rekor baru di Instagram. Tepat 16 jam setelah membuka akun, Instagram Jennie langsung memiliki satu juta pengikut dalam waktu singkat. pit
BERITAPAGI
Diduga Injak Alquran
Pria Asal Sumsel Ditangkap Polisi Palembang, BP Polisi mengamankan Ario Febriansyah (28) karena diduga menginjak dan mencoret Alquran. Ia juga diduga mem-posting status yang dianggap melecehkan ajaran Islam di akun media sosialnya. ”Iya, pria itu sudah diamankan tadi sore. Diserahkan langsung oleh Kapolsek dan Camat Rawas Ilir karena dia tinggal juga disana ya,” terang Kapolres Musi Rawas, AKBP Bayu Dewantoro saat dimintai konfirmasi melalui telepon seluler, Senin (18/6). Bayu mengatakan postingan di Facebook Ario membuat resah mayarakat. Apalagi dalam postingan itu terelihat ada Alquran yang diinjak dan sudah dicorat-coret. “Belum ada laporan warga, yang jelas itu ranah publik. Dari pada nanti ini ke mana-mana, lebih baik yang bersangkutan kita amankan dulu,” imbuh Bayu. ”Awalnya mau diperiksa di Polsek, tetapi di sana fasilitas kurang, untuk memberikan jaminan kea-
manan terpaksa dipindahkan ke Polres dan diperiksa di sini,” kata Bayu lagi. Secara terpisah, Kasat Reskrim Polres Musi Rawas AKP Wahyu mengatakan jika pria yang diamankan benar orang yang nama dan fotonya viral di media sosial. Dia diamankan terkait postingan yang membuat resah masyarakat. ”Soal Alquran diinjak dan corat-coret ya? Orangnya sudah diamankan. Insyaallah itu orangnya, benar (foto, nama yang sama dan viral di media sosial),” katanya. ”Kami periksa dulu, nanti pasti akan kami sampaikan hasil pemeriksaannya. Yang jelas sudah diamankan, kita periksa agar tahu apa motifnya. Ini dia baru sampai di Polres untuk diperiksa Pidsus,” tutupnya. Sebagaimana diketahui, akun Facebook Ario Febriansyah memposting foto Alquran yang diinjak dan dicorat-coret pada pertengahan Juni lalu. Postingan itu pun viral dan menimbulkan protes masyarakat. pit
Disdik Sumsel Harus Buka Peserta Ujian dan Daftar Ijazah Mawardi Yahya Palembang, BP Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Sumatera Selatan ditantang untuk membuka daftar peserta ujian dan daftar ijazah di STM Pertambangan Palembang milik Calon Wakil Gubernur (cawagub) Sumsel H Mawardi Yahya yang diduga menggunakan ijazah palsu saat pencalonannya di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sumsel. Syamsul Rizal yang memiliki data dan informasi dugaan penggunaan ijazah palsu oleh Mawardi Yahya memastikan untuk penuntasan permasalahan dugaan ijazah palsu Mawardi Yahya di samping dua bukti baru yaitu pengakuan Syahril Anwar dan Helmansyah, dua alumni STM Pertambangan tahun 1977 telah membuat pernyataan di atas meterai Rp6.000 dan disahkan cap notaris bahwa pernah menjadi siswa STM Pertambangan Palembang dari tahun 1975 sampai 1977 (atau dari kelas satu sampai kelas tiga) dan lulus ujian. Semasa menjadi siswa STM Pertambangan Palembang tahun 1975 sampai 1977 mereka tidak pemah melihat maupun mengenal Mawardi Yahya sebagai siswa STM Pertambangan Palembang tahun 1975 sampai 1977. Selain itu mereka juga tidak pernah melihat Mawardi Yahya praktik lapangan di perusahaan Tambang (PT TABA Muara Enim, PT Stanvac Indonesia di Pendopo, PT Timah Bangka ) yang ada di Sumatera Selatan sebagai syarat utama untuk bisa mengikuti ujian akhir tahun 1977. Selain itu dirinya meminta Kepala Diknas Sumsel Widodo membuka daftar peserta ujian dan daftar ijazah di STM Pertambangan Palembang saat itu. Dia menegaskan jika masalah ini sudah lama dipersoalkannya, dan tidak ada dendam pribadi dirinya dengan Mawardi. Namun
lebih ke tanggung jawab dirinya selaku masyarakat yang pernah bersusah payah bersekolah. “Pada saat calon wakil gubernur tersebut mencalonkan diri sebagai anggota DPRD, ijazah yang yang dia cantumkan saat itu SMEA, sedangkan dia insinyur, jadi salah satu TU nyeletuklah, ngapo bapak insinyur menyodorkan SMEA, lalu diganti dengan ijazah STM Tambang,“ katanya kepada wartawan di Palembang, Selasa (12/ 6). Selain itu pihaknya, menuntut tim forensik Polda Sumsel melakukan penyelidikan ulang, meski kasus ini berlangsung pada 2004. Dijelaskannya, dari ijazah atau Surat Tanda Tamat Belajar (STTB) yang dikeluarkan Sekolah Teknologi Menengah (STM) jurusan Pertambangan pada 1977 lalu, dirinya mengetahui jika tidak pernah ada siswa tersebut. Selain itu jika melihat dipoto di buku induk sekolah dengan ijazah berbeda siswa yang benar-benar sekolah pasti berbeda namun untuk Mawardi fotonya sama semua. “Foto itu ditempel di buku induk dan ternyata sama dengan yang di ijazah, itu tidak mungkin, itu tidak ada yang melihat selain aku,” katanya. Selain itu, dalam buku induk pasti dipasang foto siswa, kemudian dicap, lalu dimakan rayap, dan cap itu pasti rontok, “Ini cap tidak rontok, foto yang rontok, artinya foto ini tua dan rusak ditempel lalu dicap, itu tidak ada orang yang menemukan,” katanya. Dirinya tidak akan berhenti mengungkapkan kasus ini, ada titiknya Mawardi akan terjerat hukum. Terhadap bantahan Mawardi, Syamsul tidak menggubrisnya. Menurut Syamsul, jika Mawardi mengatakan kasus ini pembunuhan karater, anjing menggonggong kafilah tetap berlalu. osk
Termakan Promosi tutup pintu setelah promo tersebut baru berjalan dua pekan. Pelanggan membanjiri restoran The Jiamener untuk menikmati promo harga 120 yuan atau sekitar Rp260.000 bagi pemegang kartu keanggotaan mulai 1 Juni 2018. Pemilik restoran harus membayar utang sekitar 500.000 yuan atau Rp1 miliar. Promosi ini terbukti sangat populer sehingga membuat pelanggan rela antre sejak pukul 08.00 pagi. Sementara, pelanggan terakhir akan berada di restoran sampai tengah malam. “Kami tahu, kami akan kehilangan uang (dengan meluncurkan promosi). Kami ingin mengumpulkan lebih banyak pelanggan setia dengan strategi ini,” kata pemilik restoran, Su Jie dan Wang Mengfan.
Dengan melakukan promosi ini, pemilik juga berharap dapat menjalin hubungan bisnis lebih baik dengan pemasok. Mereka berpikir promosi akan berhasil membantu mendapatkan penawaran lebih murah pada suplai dan produk impor dalam transaksi berikutnya dengan pemasok. Promosi baru berjalan dua pekan, lebih dari 500 pelanggan mengunjungi restoran setiap hari. Akibatnya, pemilik dan staf restoran hanya bisa beristirahat sebentar, dan bekerja lebih dari 10 jam. Su Jie mengaku, perilaku pelanggan dalam menikmati promo menjadi salah satu faktor. Namun, dia menyadari manajemen yang kurang juga berperan dalam bangkrutnya restoran yang mulai buka pada Desember 2017. asiaone
SELASA, 19 JUNI 2018
HALAMAN
11
Keluhan Politikus Gerindra Soal ‘Neraka’ Mudik Dijawab Menhub Jakarta, BP Politikus Partai Gerindra Habiburokhman cerita soal pengalaman mudiknya dari Jakarta ke Lampung yang dinilainya seperti neraka. Keluhan Habiburokhman itu dijawab langsung Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi. Pria yang menjabat Ketua Bidang Advokasi dan Hukum DPP Partai Gerindra itu mengatakan, dia setiap tahun pasti mudik ke kampung halamannya di Lampung menggunakan kendaraan pribadi. Namun mudik tahun ini diakuinya sangat tidak lancar. ”Sangat tidak lancar, saya ini mudikers, setiap tahun mudik,” ujar Habiburokhman di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Senin (18/6). Habiburokhman menuturkan, saat akan mudik ke Lampung, ia membawa kendaraan pribadinya melalui Pelabuhan Merak. Tepatnya, kata Habiburokhman, pada H-2 Lebaran. Dia menilai, pengalaman mudiknya kali ini seperti neraka. “Mobil saya nyangkut (terjebak macet-red) dari habis sahur sampai jam 12.30 siang baru naik kapal gitu loh, itu lancar apanya. Itu namanya neraka mudik lah gitu,” kata Habiburokhman. Dengan pengalaman tersebut, Habiburokhman menilai informasi menge-
nai mudik lancar yang diserukan pemerintahan Joko Widodo (Jokowi) gagal. Sebab, pada realitanya, kemacetan terjadi saat arus mudik tahun ini. ”Kemudian saya baca di berita yang 42 kilometer yang macet di berbagai tol, ya menurut saya nggak ada kemajuan signifikan. Hanya yang nggak macet itu ya naik pesawat. Tapi itu kan bukan tolnya Pak Jokowi,” ujarnya. Habiburokhman mengatakan kemacetan menuju Pulau Sumatera juga disebabkan batalnya pembangunan Jembatan Selat Sunda. Padahal, menurutnya, dengan dibangunnya jembatan yang menghubungkan Pulau Jawa dan Pulau Sumatera itu akan mengurai kemacetan saat arus mudik. ”Jadi Pak Jokowi juga akan dapat simpati dari orang Sumatera,” katanya. Macetnya berbagai lokasi saat arus mudik ini, kata Habiburokhman, juga menambah daftar panjang kekecewaan masyarakat kepada Jokowi. Ia yakin, masyarakat akan menjadi tidak memiliki rasa percaya terhadap pemerintahan Jokowi. ”Apalagi kalau pendukung Pak Jokowi membuat hoax bahwa mudik lebaran ini nggak macet,” pungkasnya. Keluhan Habiburokh-
Habiburokhman man ini dtanggapi oleh Menhub Budi Karya Sumadi. Dia mengaku tidak menerima laporan keterlambatan kapal yang bertolak dari Merak ke Bakauheni, Lampung. ”Jadi kalau (Pelabuhan) Merak, sampai saat ini tidak ada laporan satu pun berkaitan dengan keterlambatan. Jadi kalau mereka terlambat biasanya mereka tidak membeli secara online,” kata Budi Karya di sela-sela peninjauan arus balik di Jalan Tol Cipali, Senin (18/6). Budi menjelaskan, antrean di Pelabuhan Merak bisa dialami penumpang yang belum membeli karcis secara online. Namun dia akan mengecek keluhan Habiburokhman itu. ”Dia datang di tempat itu, ya tentunya dia datang untuk menanti karcis, maka butuh waktu. Jadi sejauh ini tidak ada satu
pun bahkan laporan dari dirut kepada saya. Namun demikian, saya akan cek apa yang terjadi,” ucapnya. Budi rencananya akan berkunjung ke Pelabuhan Merak untuk meninjau arus balik besok. Namun dia mendapat laporan bahwa arus balik di sana lancar-lancar saja. ”Sebenarnya saya mau ke Merak besok, tapi temanteman bilang nggak usah, Merak lancar. Jadi menurut saya, perlu diklarifikasi lagi, apa yang terjadi. Nanti kalau tahu case-nya, kita akan lakukan perbaikan. Jadi mesti diklarifikasi lagi,” ungkap Budi. Sementara itu, Kepala Balai Pengelola Transportasi Darat Wilah VIII Banten, Johnny Siagian mengatakan, H-2 Lebaran justru kondisi di Pelabuhan Merak pada siang hari sudah tidak ada antrean. Kalaupun ada, justru itu terjadi pada H-3 dampak dari sistem buka tutup yang diberlakukan di Cikuasa Atas. ”Itu H-2 hari Rabu justru H-2 itu sudah nggak ada lagi yang ngantre, H-3 oke (ada antrean) waktu itu kan diatur buka-tutup di jalur Cikuasa atas,” kata Johnny kepada detikcom, Senin (18/6). Pihaknya merasa, pada saat puncak arus mudik di Pelabuhan Merak tidak seperti apa yang dikatakan
politisi Gerindra itu sebagai neraka. Hal itu dilihat dari pantauannya saat ke lapangan bersama Kapolda Banten dan Dirut PT ASDP Indonesia Ferry. ”Rasanya kita sampai Kapolri, Wakapolri, Kapolda menyampaikan rasanya pada saat kita melakukan monitoring pemantauan H3 saja puncaknya tidak sampai jalur neraka,” ujarnya. ”Tapi ada kondisi justru pengguna jasa itu mengatakan kami patuhi, matikan mesin sebelum masuk (kapal) karena ada keyakinan ‘ah nggak terlalu lama kok’,” sambung Johnny. Johny melanjutkan, pihaknya sudah mengoperasikan kapal-kapal besar untuk memperlancar arus lalu lintas dan memecah kepadatan di Pelabuhan Merak. Bahkan, kata dia, satu kapal besar bisa mengangkut 200300 mobil pribadi. ”Itu yang kita tadi cerita ada buka tutup, buka tutup itu bukan berarti di sini terus full, supaya tidak terjadi antrean di jalan raya di arteri itu harus steril, begitu di sini (pelabuhan) sudah bisa masuk 200-300 jalan, jadi tidak sampai ekornya di jalur arteri, itu yang kita lakukan sama kepolisian. Bukan berarti itu kondisi pelabuhan sampai padat, sampai penuh nggak pernah,” paparnya. det/pit
Setelah Lebaran, Dodi Menguat dalam keterangan persnya di Jakarta, Senin (18/6). Menurutnya, calon gubernur Sumsel Herman Deru kurang beruntung. Tuduhan skandal masa silamnya semakin diungkit dan diketahui publik, bahkan luas diberitakan. Herman Deru bahkan menolak test DNA, yang merupakan uji ilmu pengetahuan sederhana untuk membuktikan bahwa ia memang bukan ayah dari seorang anak yang selama ini dipergunjingkan. Publik, lanjut Denny, tak mengerti mengapa Herman Deru menghindari tes DNA yang sangat sederhana untuk mengakhiri rumor tersebut. Bahkan, motivator Ma-
rio Teguh juga melakukan tes DNA itu untuk anaknya, karena setelah tes, tak ada lagi keraguan. Herman Deru yang menolak tes DNA, segera menjadi rumput kering, yang di era pertarungan keras, membakar dan merugikan reputasinya. Padahal, dalam persaingan yang ketat, kehilangan suara sedikit saja dapat menentukan kalah dan menang. “Masih ada waktu buat Herman Deru melakukan damage control, agar isu skandal itu bisa ia minimalisasi atau ia tangkis secara meyakinkan,” ungkap Denny JA. Selaku peneliti, Denny tak mengetahui apakah tuduhan skandal itu benar
atau tidak. Ia hanya merekam opini publik tentang tuduhan skandal itu dan efeknya lumayan. Sementara H Dodi Alex Reza Noerdin lebih beruntung karena Gubenur Sumsel saat ini, Alex Noerdin, dianggap berhasil oleh mayoritas pemilih. Asosiasi Dodi dengan Alex, yang merupakan ayahnya sendiri, semakin diketahui publik. “Itu akan semakin menambah dukungan kepada Dodi,” jelas Denny. Untuk daerah tertentu, menjelang Lebaran dan setelahnya, pasangan Dodi juga giat mengkampanyekan program unggulannya yaitu sembako murah. Di kalangan pemilih da-
Latihan Perdana koni pertandingannya di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, dan Stadion Joko Samudro yang terletak di Gresik. “Sementara Alberto Goncalves dan Zulfiandi dipanggil Timnas U-23 terhitung 20-24 Juni,” ucap Sekretaris PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM) Faisal Mursyid, Senin (18/6). Regulasi di Asian Games nanti memang memperbolehkan tiga pemain berusia lebih dari 23 tahun. Beto mengisi satu tempat untuk pemain senior. Sementara Zulfiandi masih masuk pemain berusia 23 tahun. Pemanggilan dua pe-
main Laskar Wong Kito itu sehubungan dengan road to Asian Games 2018. Di mana Timnas U-23 akan mengikuti laga persahabatan internasional melawan Timnas Korea Selatan U23 pada Sabtu (23/6). Dalam surat pemanggilan Timnas U-23 kali ini, tidak ada nama penjaga gawang Teja Paku Alam. Sebelumnya Teja memang ikut dipanggil Timnas Garuda Muda, tapi kali ini pelatih Luis Milla hanya mencantumkan dua nama dari skuad Laskar Wong Kito. Oleh sebab itulah, sang penjaga gawang jebolan SFC U-21 itu dipastikan
akan tetap ikut latihan bersama pemain lain dalam persiapan mengarungi laga lanjutan Liga 1. Di tempat berbeda, wing bek muda SFC Samuel Simanjuntak mengaku sudah siap bertanding. Ia telah pulih 100 persen dari cedera meniskus. Sebelum tim libur Lebaran, ia sudah bergabung dalam sesi latihan bersama rekan-rekannya. “Sebelum tim libur Hari Raya Idul Fitri, saya sudah bergabung latihan bersama rekan-rekan yang lain. Sekarang saya sudah 100% pulih dan siap bermain, baik untuk SFC ataupun Timnas U-19,” tegasnya. zal
ri akar rumput atau grass root yang mayoritas, mereka sangat suka dengan program itu. Kemudian, yang tak kalah penting adalah trend dukungan. Berdasarkan survei LSI sejak November 2017 hingga Juni 2018, dukungan untuk Dodi terus naik. Sementara untuk Herman Deru terus menurun. Pasangan lainnya, pasangan Ishak Mekki dan pasangan Aswari akan sulit
merebut pemenang pertama karena sudah ada Dodi dan Herman Deru di sana. Denny JA mengibaratkan, pertarungan Dodi dan Herman Deru ada di Divisi Satu. Sementara Ishak Mekki dan Aswari ada di Divisi Dua. “Tapi sekali lagi, siapa yang lebih bisa mengambil swing voters yang masih 22,1 persen. Itulah yang akan menjadi gubernur Sumsel berikutnya,” pungkas Denny JA. ril
Jokowi Akan Resmikan LRT dapat beroperasi. Keenam stasiun tersebut adalah Stasiun Bandara SMB II, Stasiun Palembang Icon, Stasiun Ampera, Stasiun OPI Mall, Stasiun Asrama Haji dan Stasiun Jakabaring. “Kami upayakan lebih dari enam stasiun ini. Namun, yang bisa dipastikan saat Asian Games nanti total stasiun yang beroperasi itu tadi, maksimal 10 stasiun. Tiga lagi masih memiliki kendala,” jelasnya. Dari jumlah enam stasiun yang siap, kata Masudi, kemungkinan empat stasiun yang akan selesai pengerjaan dan beroperasi pada Asian Games, yakni Stasiun Telkom, Stasiun Cinde, Stasiun Polresta Palembang, dan Stasiun Dinas Perhubungan (Dishub) Sumsel. Ia juga menambahkan, tiga stasiun lagi yang be-
lum dapat beroperasi saat gelaran Asian Games, yakni Stasiun Polda, Stasiun Demang Lebar Daun, dan Stasiun Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Provinsi Sumsel. “Ini masih terkendala dengan utilitas dan pembebasan lahan untuk pijakan (tangga-red) LRT. Karenanya kami akan mengejar target penyelesaian usai gelaran Asian Games nanti,” kata dia. Masih dikatakannya, pengerjaan LRT di Kota Palembang terus dikebut. Itu dilakukan supaya dapat selesai sebelum pelaksanaan Asian Games 2018 sesuai yang diharapkan oleh Gubernur Sumsel. “Secara umum, progres saat ini sudah capai 93 persen dan sisa yang belum itu merupakan taman, fasilitas operasional, dan lainnya,” pungkas Masudi. rio
Lukaku dan Mertens Menangkan Belgia do. Bola diserobot oleh Eden Hazard. Namun, sang gelandang Chelsea memilih menembak ke sudut dekat gawang daripada mengumpan. Hasilnya, bola hanya mengenai sisi gawang, tidak membahayakan. Panama tampak mampu menghentikan upaya serbuan Belgia dengan seluruh pemain lapangan mereka yang turun ke wilayah sendiri. Namun, ada kesempatan dari Eden Hazard pada menit ke-38. Kali ini tembakannya mampu dibendung Penedo. Skor 00 bertahan hingga turun minum. Menit ke-47, gol yang ditunggu-tunggu Belgia datang juga. Bermula dari umpan silang yang mentah, bola yang belum jatuh ke tanah disambar oleh Dries Mertens dengan tembakan voli silang yang masuk ke sudut jauh gawang. Iblis Merah memimpin 1-0. Kedisiplinan Panama terlihat memburuk dengan lima kartu kuning yang mereka dapatkan hingga menit ke-56. Sementara itu, Belgia menambah gol mereka, ketika De Bruyne mengirim umpan silang manis yang diselesaikan oleh Romelu Lukaku jadi gol pada menit ke-69. Kemenangan Belgia dipastikan pada menit ke76. Ketika itu dalam serangan kilat, Eden Hazard
melihat pergerakan Romelu Lukaku. Umpan terukur Hazard diselesaikan oleh Lukaku dengan tenang meski Penedo menyerbu ke depan menghadangnya. Skor berubah menjadi 3-0. Belgia kemudian memasukkan Thorgan Hazard, adik Eden Hazard untuk menggantikan Mertens ketika laga bersisa tujuh menit. Panama sebenarnya berpeluang mencetak gol pertama mereka di Piala Dunia, namun ketangkasan Courtois dalam menyergap bola membuat semua percuma. Belgia tetap unggul 3-0 dan memulai Piala Dunia dengan gemilang. Swedia Menang Atas Korsel Swedia memetik kemenangan 1-0 atas Korea Selatan dalam laga Grup F Piala Dunia 2018. Andreas Granqvist mencetak gol tunggal lewat titik penalti yang diberikan menyusul penggunaan teknologi Video Assistant Referees (VAR). Swedia menciptakan banyak peluang saat berhadapan dengan Korsel di Nizhny Novgorod Stadium, Senin (18/6) malam WIB. Namun tak ada gol yang dihasilkan pada babak pertama. Kebuntuan baru terpecahkan oleh Swedia di babak kedua. Tim berjulukan The Blue-Yellow mendapat
penalti di menit ke-65 dan Granqvist berhasil mengonversikannya menjadi gol. Kemenangan ini membawa Swedia ke puncak klasemen Grup F bersama Meksiko, yang di laga pertama berhasil menang 1-0 atas Jerman. Korsel lebih dulu memberi ancaman ke jantung pertahanan Swedia. Son Heung-Min mengirim umpan lewat tendangan bebas, namun bola berhasil dibuang ke luar lapangan. Peluang Swedia untuk mencuri gol lebih dulu tercipta di menit ke-18. Granqvist berhadapan satu lawan satu dengan kiper dan berpeluang menembak bola dari jarak dekat. Namun Kim Young-Gwon beraksi cepat untuk membuang bola dengan tekelnya. Ancaman kembali diberikan Swedia selang dua menit kemudian. Marcus Berg mendapat bola di dalam kotak penalti dan tinggal berhadap-hadapan dengan Cho Hyun-woo, namun bola hasil sepakannya mengenai kaki sang kiper. Korsel harus berusaha keras dalam bertahan sejauh ini. Tim besutan Shin Tae-Yong dibuat kepayahan pada menit ke-29 lewat sebuah umpan silang yang jatuh ke kaki Berg. Tampak gol akan terjadi, namun Koo Ja-Cheol bereaksi
dengan sangat baik untuk memblok bola. Korsel mulai sedikit melakukan serangan balik lewat umpan panjang. Akan tetapi, usaha itu kerap gagal karena kurangnya bantuan dari lini kedua. Sementara itu, Swedia masih kerap membuat ancaman di lima menit waktu normal tersisa. Lagi-lagi, barisan pertahanan Korsel sangat sigap untuk memotong bola dengan tekel sebelum pemain lawan melepaskan tembakan. Jelang turun minum Swedia kembali mengancam pertahanan Korsel. Viktor Claesson melepaskan tandukan usai menyambar umpan silang dari sisi kanan, namun bola masih sedikit melambung di atas gawang. Hingga babak pertama usai belum ada gol yang bisa diciptakan kedua tim. Korsel menekan duluan di awal babak kedua. Sebuah umpan silang diarahkan ke dalam kotak penalti Swedia, bola mampu diatasi oleh kiper Robin Olsen. Swedia gantian menyerang di menit ke-50. Bola diarahkan kepada Emil Forsberg, yang sempat melakukan satu kali sentuhan sebelum melepaskan tembakan dari luar kotak penalti, namun bola masih belum tepat sasaran. Selang dua menit kemudian Korsel membuat tim
Swedia was-was. Kim MinWoo melepas umpan chips yang mengarah ke Koo JaCheol, bola pun ditanduknya dan nyaris berbuah gol setelah sedikit melebar dari gawang. Cho Hyun-Woo membuat penyelamatan gemilang di menit ke-57. dia berhasil menepis bola hasil sundulan Berg dari jarak dekat. Swedia baru berhasil memecah kebuntuan di menit ke-65. Wasit Joel Aguilar menunjuk titik penalti untuk Swedia setelah menyatakan Kim Min-Woo melanggar Viktor Claesson berdasarkan hasil video assistant referee (VAR). Granqvist maju sebagai eksekutor. Bek sekaligus kapten tim Swedia itu berhasil menjalankan tugas dengan baik setelah arah bola sepakannya gagal terbaca oleh kiper Korsel. 1-0 Swedia memimpin. Korsel mulai mencoba meningkatkan intensitas serangan. Si pelatih bahkan sampai memasukkan pemain 20 tahun jebolan tim junior Barcelona, Lee Seung-woo. Swedia lebih banyak bertahan di 10 menit akhir pertandingan, sementara Korsel kesulitan menciptakan peluang. Tim berjulukan Taegeuk Warriors itu pun tak bisa menciptakan gol balasan. Laga pun tuntas dengan skor 1-0 untuk kemenangan Swedia. cit
SELASA, 19 JUNI 2018
Tetap Jagokan Brasil Palembang, BP Di laga perdana di grup E Piala Dunia, Brasil hanya mampu bermain imbang 11 dari Swiss, di Stadion Rostov Arena, Rusia, Minggu (17/6). Kendati di laga perdana tidak begitu baik, penjaga gawang Sriwijaya FC Sandy Firmansyah, memprediksi jika Brasil akan dapat mengatasi ketatnya persaingan di babak penyisihan grup. Brasil menjadi kandidat kuat keluar sebagai juara grup E. Dari keempat tim penghuni Grup E, Brasil memang paling difavoritkan akan tampil sebagai juara grup di akhir babak penyisihan nanti. Selain riwayat tim Samba yang memang kerap lekat sebagai salah satu negara sepakbola terkuat di dunia, peringkat FIFA yang dimiliki Brasil saat ini memang lebih baik ketimbang ketiga rivalnya. Saat ini Brasil menempati peringkat kedua di bawah Jerman. Sementara Swiss ada di urutan keenam. Adapun Kosta Rika dan Serbia terpaut cukup jauh dari dua rivalnya itu, yakni masing-masing berada di posisi 23 dan 34. Dari mutu skuad, Brasil juga paling mumpuni. Tite selaku pelatih amat beruntung karena Selecao tidak pernah kekurangan talenta berkualitas. Di Piala Dunia 2018 nanti, Brasil akan mengandalkan jajaran pemain bintang macam Neymar, David Luis, Thiago Silva, Marcelo, Casemiro, Fernandinho, Philipe Coutinho, Willian, hingga Gabriel Jesus. “Brasil memang selalu tak henti-hentinya menghasilkan pemain berkualitas. Regenerasi mereka itu sangat berkualitas di segala lini,” ucap Sandy Firmansyah, Senin (18/6). Tak hanya mampu keluar sebagai juara grup E, Sandy sangat yakin Brasil akan menembus semifinal dan bahkan melaju ke final. “Saya sudah tidak sabar lagi menunggu timnas Brasil bermain, karena saya sangat suka dengan tim Samba,” ucapnya. zal
HALAMAN 1 2
Diawali Dengan Nostalgia Mulai Seleksi Pemain U-19 Subangkit mengawali tugasnya di Sriwijaya FC U-19 dalam laga uji coba melawan tim yang ia latih dan menjuarai Indonesia Super League (ISL) musim 2013. Palembang, BP Sriwijaya FC telah resmi merekrut pelatih berpengalaman Subangkit, untuk menukangi skuad U-19 guna mengarungi Liga 1 U19 musim ini. Sang arsitek yang telah berhasil mengantarkan SFC U-21 juara ISL musim 2013 itu, akan tiba di Palembang hari ini (12/6). “Baru saja saya melakukan pembicaraan dengan beliau dan sudah deal. Tinggal nanti dia datang langsung ke lapangan Selasa nanti,” ujar Direktur Pengembangan Sriwijaya FC Bambang Supriyanto, Senin (18/6). Pada hari pertama mantan pelatih PSIS Semarang bertugas di SFC muda, ia akan langsung melihat kualitas dari anak asuhnya. Selama ini, manajemen memang telah membentuk tim yang sifatnya masih belum final, karena Subangkit yang diberikan wewenang untuk memilah
pemain yang ada. Pemain yang ada, datang dari SFC U-19 musim lalu, tim daerah yang berkualitas dan Sekolah Khusus Olahraga (SKO) Ragunan. Untuk melihat kualitas pemain itu, Subangkit akan mulai mengamatinya kualitas pemain saat laga uji coba melawan mantan anak asuhnya SFC U-21. “Jadi besok (hari inired), SFC U-19 akan menghadapi SFC U-21 di lapangan Atletik Jakabaring Sport City,” ucapnya. Masih kata Bambang, Subangkit bukanlah orang asing di sepakbola Sumatera Selatan. Pelatih kelahiran Pasuruan, itu pernah menangani SFC U-21 musim 2013 dan SFC senior musim 2014. Di tangan Subangkit, SFC U-21 berhasil meraih kampiun dalam kompetisi ISL 2013. Mereka berhasil keluar sebagai juara setelah menundukkan Mitra Kukar U21 di Stadion Kanjuruhan,
Malang, dengan skor 2-1. Memang di satu sisi, ia tak bisa menularkan keberuntungannya di SFC senior saat itu. Ia pun harus hengkang setelah membawa Laskar Wong Kito finis di urutan keenam klasemen akhir babak reguler ISL 2014. Sebelumnya, karir kepelatihannya juga cukup lama. Subangkit pernah menangani sederet tim di Indonesia seperti Persela Lamongan (2010–2012), Persebaya Surabaya (2012– 2013), Persiwa Wamena (2013), Sriwijaya FC U-21 (2013), Sriwijaya FC Senior (2014), Mitra Kukar (2016), PSIS Semarang (2017) hingga terakhir menjabat sebagai Direktur Teknik Persekapas Pasuruan. Target maksimum yang dipatok untuk SFC U-19 musim ini, membuat manajemen serius dalam mencari juru racik bagi tim. Apalagi, jebloknya performa tim di musim lalu membuat mereka harus mencari pengganti pelatih di musim ini dengan yang lebih berkarakter. “Dan karena kita sudah dekat juga dengan beliau, maka kita tau dan paham karakter, Bangkit cara melatihnya sangat care dengan anak-anak,” tutup Bambang. zal
Evaluasi Menyeluruh Palembang, BP Putaran pertama Liga 1 menyisakan empat laga bagi Sriwijaya FC. Setelah itu, manajemen akan melakukan evaluasi secara menyeluruh. Tak hanya soal kinerja pelatih dan pemain saja, jajaran manajemen pun tak luput dari evaluasi. Hal itu dikatakan Asisten Manajer SFC Achmad Haris, Senin (18/6). Menurutnya, dari jajaran manajemen tim sendiri setelah berkoordinasi dengan direksi PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM), telah mulai melakukan evaluasi tapi belum secara detail.
Manajemen melakukan review pada beberapa hal di putaran pertama. “Nanti, semua akan dibahas saat rapat evaluasi. Tentunya melihat kondisi sekarang, jajaran pelatih dan manajemen akan melakukan evaluasi,” ujar Haris. Evaluasi itu tidak hanya terbatas pada masalah teknis saja, melainkan pada seluruh aspek. Mulai dari jajaran pelatih, pemain dan tak menutup kemungkinan manajemen secara keseluruhan. “Kita telah mengevaluasi jajaran direksi tim.
Hal tersebut demi kinerja tim kita agar lebih maju lagi dari sebelumnya,” tutup Haris. Saat ini Laskar Wong Kito berada di peringkat keempat dengan 19 poin, artinya masih berada dalam jalurnya dalam mencapai target tiga besar sampai berakhirnya Liga 1. Perhatian lebih harus diberikan untuk membuat performa tim tidak menurun di putaran kedua. Manajemen perlu memperbaiki hal yang dirasa kurang untuk membuat tim ini lebih baik di putaran kedua nanti. zal
Subangkit
SELASA, 19 JUNI 2018
HALAMAN 13
Makna Lebaran Terakhir Bagi Gubernur Sumsel Mengenakan jas setelan berwarna hitam dan kemeja biru lengkap dengan peci berwarna hitam, Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) H Alex Noerdin tak lepas memberikan senyumannya kepada para tamu guna bersilaturahmi di momen Lebaran di Griya Agung Palembang, Jumat (15/6). Palembang, BP Gubernur H Alex Noerdin mengatakan, walaupun hujan masih ramai yang datang ke Griya Agung. “Kalau ndak hujan, waduh ini ribuan pasti yang datang ke sini dan ini merupakan tahun terakhir saya sebagai Gubernur Sumsel, tahun depan sudah jadi, saya yang datang kesini nyalamin,” katanya. Open house di Griya Agung menurut Gubernur di buka hari Jumat (15/6) dan , Sabtu (16/6) dan siapa saja bisa datang. “Alhamdulilah sampai dengan saat ini kita kondusif, soal Pilkada di Empatlawang
bulan ini. “Tetapi saya sebagai warga Sumsel, kebetulan saya dari OKU Timur tentu banyak hal yang disumbangkan beliau untuk negeri kita ini, provinsi Sumsel, banyak hal-hal yang
MENERIMA – Gubernur Sumsel H Alex Noerdin menerima tamu-tamunya saat open house di Griya Agung, Jumat (15/6). BP/DUDY OSKANDAR
itu antarpendukung timses aja sebenarnya dan kalau massa dengan massa memang sulit tapi secara umum zero konflik,” katanya. Gubernur Alex Noerdin tak sendirian saat menerima tamu saat open house di Griya Agung Palembang, ia juga ditemani sang istri tercinta, Hj Eliza Alex Noerdin, anaknya, H Dodi Reza Alex berserta istri, Thia Yufada dan juga cucu kembar perempuannya Aletta dan Atalie. Tamu yang hadir tidak hanya dari kepala SKPD di lingkup Pemprov Sumsel tetapi juga dari berbagai kalangan. Sedangkan Kapolda Sumsel Irjen Pol Zulkarnain Adinegara ditemui di Griya Agung mengaku, berkerja sama dan kumpul dengan Gubernur Sumsel H Alex Noerdin baru 8
monumental bagi kita semacam yang simple, ada kereta di pucuk, ada Jakabaring Sport City, walaupun itu tentu sebagai sebuah gebrakan pemerintah tapi tidak lepas dari kontribusi Gubernur kita yang menomenal,” katanya. Dirinya sangat respek dengan Gubernur Sumsel H Alex Noerdin dan sangat menghargai jasa-jasanya selama ini. Setelah masyarakat bercengkrama dengan Gubernur Sumsel, masyarakat juga disajikan berbagai
makanan mulai dari makanan khas Palembang hingga makanan-makanan khas daerah dan khas Lebaran lainnya. Usai melaksanakan open house di Griya Agung, Gubernur Alex didampingi Istri tercinta Eliza Alex Noerdin berkunjung ke kediaman para FKPD Provinsi Sumsel, diantaranya Kediaman Pangdam II/Sriwijaya, Kapolda Provinsi Sumsel, Walikota Palembang, Kasdam dan Kediaman Tokoh Masyarakat Kms H A Halim Ali. osk/rio
KOTA BERITAPAGI
SELASA, 19 JUNI 2018
HALAMAN 14
Pemilhan Kepala Daerah ASN Harus Netral
NOMOR TELEPON PENTING Pemadam Kebakaran 113/(0711) 312011 Ambulans 118 Polisi 110 SAR
(0711) 355111
PDAM Tirta Musi
(0711) 355222
Bandara SMB II
(0711) 385001
PLN
(0711) 123
RSUD Bari
(0711) 519211
RS Muhammadiyah
(0711) 511446
RS Myria
(0711) 411610
RS Khusus Paru-paru
(0711) 352010
RS Hermina
(0711) 352525
RS Pertamina Plaju
(0711) 597401
RS PT Pusri
(0711) 712071
RS Siti Khadijah
(0711) 356008
RS Boom Baru
(0711) 355843
RSB Bunda RS Khusus Mata
(0711) 311866 (0711) 5612838
RS M.Sriwijaya Eye Centre (0711) 419680 RS Bhayangkara (0711) 410023 Apotek K-24 Dempo Luar (0711) 318339 Apotek K-24 Mangkunegara (0711) 825431 Apotek K-24 Parameswara (0711) 5640154 Apotek K-24 Plaju
(0711) 513424
Apotek K-24 Sudirman
(0711) 351995
Apotek K-24
(0711) 421376/
Tanjung Api-api
(0711) 421279
BP/MARDIANSYAH
TRANS MUSI – Armada angkutan umum Trans Musi Palembang. PT Sarana Pembangunan Palembang Jaya (SP2J) memastikan bakal menerima 100 bus baru dari Kementerian Perhubungan di tahun ini.
Desember, Bus Baru Didatangkan Alex Noerdin
Gubernur Alex Ikut Swafoto di De Jakabaring Palembang, BP Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan bekerjasama dengan Universitas Bina Darma (UBD) Palembang menambah destinasi wisata baru di Kota Palembang, yakni De Jakabaring. Wahana anyar tersebut telah diresmikan dan dibuka untuk umum sejak, Kamis (14/6). Dimana, wahana ini menyediakan spot foto unik dan menarik yang dapat dimanfaatkan pengunjung untuk selfie dan wefie dengan tema tiga dimensi (3D). Wahana swafoto yang dinamai De Jakabaring tersebut berlokasi di Komplek Graha Teknologi Jakabaring. Di sana, para wisatawan akan dimanjakan dengan spot-spot foto tampilan gambar bernuansa seperti Asian Games 3D Art yang begitu mempesona. Beberapa suasana yang disajikan diantaranya, di tengah lautan, arena pertandingan hewan buas, lumba-lumba, panjat tebing, kebun binatang, zombie. Total keseluruhan ada sebanyak 35 spot foto yang siap menambah koleksi foto para pengunjung. Untuk bisa menikmati De Jakabaring ini sendiri pengunjung cukup membayar tiket seharga Rp20.000 untuk tiap Senin-Jumat. Sedangkan untuk Sabtu dan Minggu, pengunjung akan dikenakan biaya seharga Rp25.000. Gubernur Sumsel Alex Noerdin saat membuka soft launching De Jakabaring mengungkapkan kegembiraannya akan kehadiran De Jakabaring. Mengingat sebelumnya tempat yang digunakan oleh De Jakabaring adalah aset Pemprov Sumsel yang terbengkalai. “Terima kasih UBD Palembang Sudah mensponsori wahana ini, bertambah lagi destinasi wisata di Kota Palembang. Tak sampai 70 hari lagi kita menyambut Asian Games 2018, jangan takut bersaing Insha Allah Juli mendatang Palembang menjadi kota paling cantik di Indonesia,” ungkap Alex. Ditemui usai meninjau dan berswafoto Gubernur Alex Noerdin menyarankan agar nantinya gedung diperbaiki dan ditambah fasilitasnya, sehingga lebih menarik lagi wisatawan yang akan berkunjung. “Ini baru soft launching berarti masih ada barangkali yang harus ditambahi seperti contohnya panas karena ACnya kurang jadi harus ditambah, AC tambah daya, bisa juga mungkin ditambah kipas angin,” tutur Alex. Paling penting, Alex mengimbau pula untuk De Jakabaring menyediakan publik toilet serta menjaga keamanan selama berada di kawasan 3D Art tersebut. “Fasilitas yang paling penting itu toilet. Toiletnya itu untuk umum, juga yang paling penting adalah keamanan,” pungkasnya. rio
Warga Kota Palembang khususnya pengguna setia bus Trans Musi ada kabar gembira, pasalnya Pemerintah Kota Palembang melalui PT Sarana Pembangunan Palembang Jaya (SP2J) memastikan bakal menerima 100 bus baru dari Kementerian Perhubungan di tahun ini. Palembang, BP Direktur Operasional SP2J, Antony Rais mengatakan, 100 bus Trans Musi ini memang diajukan untuk anggaran 2018. Dimana, pada awalnya memang di minta sebelum Asian Games, hanya saja belum disetujui oleh Kementerian Perhubungan, karena waktu itu bus yang akan diterima untuk tahun 2015. “Karena itu, pemberian bus ini akan di berikan setelah Asian Games. Karena anggaran tahun ini untuk bus tahun 2018, dan perkiraan di sekitar Desember
akan diterima sebanyak 100 bus,” katanya. Meski ada penambahan 100 bus baru, pihaknya juga memastikan belum ada rencana penambahan rute baru. “Untuk ratu baru perlu ada pengkajian dulu, karena ini perlu ke efektivitasan rute tersebut. Kan kalau tak potensial atau menjanjikan percuma saja buka,” ujarnya. Bus baru ini nanti, akan di tempatkan di rute-rute yang telah ada, dan khususnya rute yang memang memiliki trafik tinggi, seperti Alang-Alang lebar pa-
sar 16, Plaju, dan Opi. “Rute yang penggunanya paling tinggi masih untuk rute-rute ini, dan khususnya yang berada di jalan-jalan utama,” ujarnya. Sedangkan untuk rute lainnya, seperti Sako, dan Bandara relatif cukup biasa. Karena itu, pihak nya dalam menentukan rute bersifat selektif, karena berkaca pada beberapa rute yang telah ada, tapi tak terlalu tinggi peminatnya, seperti ke Bandara SMB II. “Untuk Bandara itu peminatnya tak terlalu tinggi, namun pasarnya masih ada,” katanya. Penambahan bus transmusi nampaknya menjadi dibutuhkan, pasalnya melihat dari tingkat pengguna bus Transmusi yang mencapai jutaan pengguna Per tahunnya. “Pengguna berdasarkan catatan kami mencapai sekitar 4 juta dalam
satu tahun,” katanya. Dari data yang didapat dari Badan Perencanaan dan Pengembangan (Bappeda) kota Palembang, pengguna transmusi sepanjang beberapa tahun terakhir tercatat cukup tinggi dengan trafik per tahun nya yang relatif baik meski berfluktuasi. Dimana pada pada 2013 data penumpang dalam satu tahun mencapai 5.535.955 atau rata-rata per hari 15.167, pada 2014 turun menjadi 1.755.728 atau rata-rata per hari 4.810, pada 2015 naik kembali menjadi 3.476.348 atau rata-rata per hari 9.524, kemudian di 2016 menjadi 4.406.239 atau rata-rata 12.309, pada 2017 turun tipis dari tahun sebelumnya 4.118.433 atau rata-rata per hari 11.283 dan pada tahun ini per triwulan sudah mencapai 1. 019.655 atau rata per hari 11.330. pit
HUT Tak Sesuai Prasasti Kedukan Bukit Palembang, BP HUT kota Palembang dan HUT provinsi Sumsel berawal dari Prasasti Kedukan Bukit namun dalam pelaksanaannya peringatan HUT baik kota Palembang terutamanya waktunya tidak tepat dengan penanggalan dari Prasasti Kedukan Bukit. “Dahulu orang tahunya Palembang itu ibukota Sriwijaya. Meliputi berbagai wilayah termasuk sungai Batanghari 9. Termasuk pulau Bangka, Jambi, Bengkulu dan Lampung (Sumbagsel),” kata Sejarawan Sumsel, Kemas Ari Panji, SPd, MSi saat memberikan paparan sejarah di acara doa bersama, pemotongan tumpeng di Taman Purbakala Kerajaan Sriwijaya (TPKS) pada Sabtu sore, Sabtu (16/6). Apalagi, menurutnya, orang lahir ke dunia ini punya Akta Kelahiran atau minimal Surat Kenal Lahir. Sebuah kota pada umumnya ‘lahir’ dimulai dari sebuah pemukiman sederhana yang terdiri dari beberapa rumah tinggal lama kelamaan berkembang menjadi sebuah kota, tanpa Akta Kelahiran. Jarang dan bahkan nyaris tidak ada sebuah kota mengalami perjalanan sejarah terbentuknya dicatat dalam sebuah catatan. Apalagi dalam bentuk sebuah prasasti. Sriwijaya boleh jadi merupakan satu-satunya kota di Indonesia bahkan dunia yang kelahirannya tercatat dalam sebuah prasasti, yaitu Prasasti Kedukan Bukit. “Kota awal Sriwijaya di Palembang yang dibangun tanggal 16 Juni 682 masehi, satu-satunya kota di Indonesia dan mungkin di dunia yang mempunyai akta kelahiran, yaitu Prasasti Kedukan Bukit,” katanya. Penetapan penanggalan prasasti Kedukan Bukit ini, menurutnya, lalu dijadikan hari lahir kota Palembang yang tepat jatuh di setiap tanggal 16 Juni. Maka itulah ditetapkan menjadi hari lahir Palembang yang saat ini berusia 1335 tahun.
Sayangnya saat perumusan di era walikota RA Arifai Tjek Yan, digeserlah tanggal 16 ini menjadi tanggal 17 Juni 683 untuk mengambil moment HUT Palembang. “Atas perumusan itulah yang menjadikan Palembang kota tertua di Indonesia yang mana saat ini berusia 1.335 tahun,” ujarnya. Sayangnya sesuai dengan fakta sejarah, seharusnya HUT kota Palembang di tanggal 16 Juni. Namun dalam HUT Kota Palembang 2018, peringatannya malah menurutnya dilakukan tanggal 4 Juni 2018. Ia berharap, ke depan pemerintah kota dan provinsi menjadikan 16 Juni ini sebagai peringatan spesial dengan menggelar event pariwisata dan budaya. “Jangan melupakan sejarah, karena kita ketahui bahwa Sriwijaya merupakan kerajaan maritim terbesar di Asia,” katanya. Dia berharap pemerintah daerah melibatkan kalangan sejawaran dalam mengambil kebijakan sehingga pembangunan yang dilakukan sesuai dengan sejarah yang ada. Kepala Dinas Pariwisata Dan Kebudayaan Sumsel, Irene Camelyn Sinaga mengatakan, kalau peringatan HUT Kerajaan Sriwijaya jika tidak dilakukan peringatannya sesuai dengan tanggalnya maka
sejarah akan terlupakan . “Kita perlu mengingatkan generasi-generasi sekarang bahkan kepada orang-orang yang ada saat ini, mungkin selama ini tidak yang banyak mengetahui bahwa hari lahir Kerajaan Sriwijaya sesuai dengan prasasti Kedukan Bukit yaitu 16 Juni 682 masehi, kenapa Palembang berusia Palembang berusia 1.335 tahun itu sesuai dengan sejarah bukan legenda, tercatat dalam sejarah, kita yang berdiri di tanah leluhur Sriwijaya ini harus mengetahuinya,” katanya. Menurutnya, pergelaran doa bersama memperingati hari lahir Kerajaan Sriwijaya yang jatuh setiap 16 Juni merupakan sebagai upaya pemerintah untuk menggali kembali sejarah Kerajaan Sriwijaya. “Kegiatan ini tujuannya mengetahui tanggal, arti, nilai penting Kerajaan Sriwijaya,” katanya. Selain itu, Undang-Undang Pemerintahan sudah beberapa kali berubah, dan tidak mungkin menyamakan konsep pemerintahan dengan konsep sejarah. “Tapi kita berharap suatu saat Walikota Palembang, bisa menyatukan hari jadi kota Palembang ini yang sesuai dengan prasasti Kedukan Bukit,” katanya. Irene berharap, kegiatan doa bersama ini tidak hanya diisi dengan acara makan
BP/DUDY OSKANDAR
PAPARAN – Sejarawan Sumsel, Kemas Ari Panji, SPd, MSi memberikan paparan sejarah di acara doa bersama, pemotongan tumpeng di Taman Purbakala Kerajaan Sriwijaya (TPKS) pada Sabtu sore, Sabtu (16/6).
tumpeng saja tetapi juga mengetahui lebih dalam mengenai kisah Kerajaan Sriwijaya. “Prasasti Kedukan Bukit yang ada di TPKS menjadi salah satu bukti akta lahirnya Kerajaan Sriwijaya dan harus terus diketahui oleh generasi bangsa terkhusus masyarakat Sumsel,” katanya. osk
Palembang, BP Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 27 Juni mendatang, Pemerintah Kota Palembang meminta kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk tetap netral. Hal ini untuk menciptakan pilkada yang kondusif. Sekretaris Daerah Kota Palembang, Harobin Mastofa mengingatkan agar ASN tetap netral dalam menghadapi Pilkada 2018 dan mendukung zero konflik dalam pelaksanaannya. Termasuk dalam Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Kota Palembang periode 2018-2023. “Pilkada juga merupakan momen besar untuk Kota Palembang. Mari kita samasama menjaga agar Palembang tetap kondusif di berbagai momen dan even didukung juga dengan sikap netral para ASN,” ujarnya. Untuk menghormati jalannya Pemilukada, Harobin mengingatkan ASN di lingkungan Pemkot Palembang agar patuh dengan UndangUndang (UU) baik UU Pilkada, UU ASN, Peraturan Pemerintah (PP), edaran dan UU KSN. Harobin mengingatkan para ASN untuk patuh terhadap UU tersebut.
Apalagi UU tersebut juga sudah dilengkapi dengan edaran yang dikeluarkan dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB). “Jangan sampai ada keterlibatan dari ASN. Jika ASN terlibat maka akan menciderai Pilkada itu sendiri,” ujarnya. Untuk itu, sosialisasi terkait hal tersebut sudah dilakukan sejak lama. Karena itu, Harobin menegaskan kepada ASN agar mematuhi aturan tersebut dan jangan sampai melanggar ketentuan yang sudah ada. “Ingat ASN harus netral jangan sampai terlibat di Pilkada,” tegasnya. Selain itu, ia juga meminta agar setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) se-Kota Palembang dapat terus mengupayakan pelayanan yang maksimal terhadap masyarakat. “Tak terasa sebentar lagi kita akan menyambut Asian Games, jadi dari sekarang harus kita tingkatkan pelayanan kepada masyarakat. Sebab itulah ciri khas kita saat menyambut tamu dari luar agar kesan Kota Palembang selalu terbaik di mata mereka,” katanya. pit
Kuliner Lorong Basah Kembali Buka Palembang, BP Setelah tutup selama beberapa waktu libur lebaran Idul Fitri, Lorong Basah Night Culinary (LBNC) kembali buka pada Senin (18/6) dengan waktu seperti biasanya pada pukul 19.00. Tempat kuliner di kawasan Lorong Basah Pasar 16 Ilir ini menjadi salah satu tempat wisata kuliner lainnya di Kota Palembang. Kepala Dinas Pariwisata Kota Palembang, Isnaini Madani mengatakan, setelah beberapa bulan lalu dibuka, pasar kuliner Lorong Basah selalu ramai oleh para pengunjung setiap malamnya. Para pengunjung selain bisa berkunjung ke Pedesterian Sudirman setiap akhir pekan, Lorong Basah pun menjadi pilihan lain. “Kuliner Lorong Basah sempat dibuka pada bulan puasa, kemudian libur dan kembali buka setelah lebaran, Senin 18 Juni, pengunjung selalu antusias dan diharapkan dapat menghidupkan kawasan 16 Ilir,” katanya. Kuliner malam Lorong Basah ini diharapkan juga bisa menarik perhatian para atlet dan official Asian Games mendatang. Dengan
waktu cukup lama di Palembang, Lorong Basah bisa menjadi salah satu tujuan mereka. “Kuliner Lorong Basah ini terintegrasi dengan Pedesterian Sudirman, Ampera dan BKB, tempat yang sangat strategis untuk dikunjungi,” katanya. Setidaknya ada 100 pedagang kuliner di kawasan itu buka mulai pukul 19.00 hingga 24.00. Dengan total panjang 180 meter, setiap pedagang mendapatkan space 3,6 meter dan disediakan listrik dengan kapasitas 150 watt perpedagang. Para pengunjung dapat menikmati beragam kuliner di setiap zona yang terdiri dari zona Durian, Kopi, makanan dan minuman. “Dijadikan pasar kuliner malam, karena di Kota Palembang belum ada tempat kuliner yang berada di kawasan heritage. Kawasan kuliner malam ini akan menjadi destinasi baru di Palembang dan diharapkan dapat menghadirkan wisatawan, baik lokal maupun mancanegara,” jelasnya. Konsep wisata kuliner malam ini sebagai pelengkap Pedestrian Sudirman yang diselenggarakan setiap akhir pekan. pit
PENDIDIKAN BERITAPAGI
SELASA, 19 JUNI 2018
HALAMAN 15
Alumni Smanta’ 96 Siap Sukseskan Asian Games
LINT AS LINTAS Beasiswa University of Bristol Inggris UNIVERSITAS peringkat 44 dunia versi QS World University Rankings, University of Bristol, Inggris, membuka beasiswa khusus bagi pelajar Indonesia. University of Bristol membuka 2 jalur beasiswa yang diambil yaitu: 1. Program Think Big Undergraduates Sholarships merupakan beasiswa S1 ( sarjana) dan tersedia sebanyak 26 kuota. 2. Program Think Big Postgraduates Sholarships merupakan beasiswa S2 (pascasarjana) dan juga memberikan kuota sebanyak 26 peserta. Program beasiswa Think Big Undergraduates Sholarships dan Think Big Postgraduates Sholarships diberikan dalam bentuk pengurangan biaya kuliah mulai dari 25% hingga 100%. Pendaftaran beasiswa University of Bristol akan berakhir 29 Juni 2018dan akan diumumkan pada 20 Juli 2018. University of Bristol akan memulai perkuliahan pada bulan September 2018. Beberapa program studi (prodi) yang ditawarkan dalam beasiswa ini di antaranya: 1. Art (Seni) 2. Biomedical Sciences (Sains Biomedik) 3. Engineering (Teknik Mesin) 4. Health Sciences (Ilmu Kesehatan) 5. Science (Sains) 6. Social Sciences and Law (Ilmu Sosial dan Hukum). Persyaratan yang harus diikuti bagi peserta yang tertarik mengikuti beasiswa ini yaitu: 1. Merupakan pelamar internasional (termasuk Indonesia) yang mengalami kesulitan dana pendidikan. 2. Bagi pelamar beasiswa S1 (Undergraduates) sudah harus mendaftarkan diri pada salah satu prodi di University of Bristol, demikian halnya bagi pelamar beasiswa S2 (Postgraduates). nor
BP/IST
REUNI – Keluarga besar alumni SMP Negeri 38 Palembang mengadakan acara reuni akbar atau temu alumni, Senin (18/6).
Reuni SMPN 38 Dihadiri Ratusan Alumnus Masih dalam suasana Lebaran, keluarga besar alumni SMP Negeri 38 Palembang mengadakan acara reuni akbar atau temu alumni secara besar-besaran yang dihadiri oleh ratusan alumnus dari berbagai tahun angkatan. Palembang, BP Alumni yang hadir terdiri dari mulai tahun awal sekolah menengah pertama ini berdiri yakni tahun 1985 sampai dengan alumni tahun terbaru yakni tahun 2017, Senin (18/6). Selama masa perjalanannya, SMP Negeri 38 Palembang yang terletak di Jalan Tanjung Sari nomor 1, Kelurahan Bukit Sangkal, Kecamatan Kalidoni, Palembang telah mempunyai 33 angkatan siswa alumni yang berjumlah tak kurang dari ribuan siswa dan siswi. Temu alumni atau reuni akbar secara besar-besaran diadakan di Gedung
Graha Metasari yang terletak tidak jauh dari lokasi sekolah sendiri yakni di Jalan Anggrek Raya, Sialang Sako, Palembang. Walaupun saat reuni tidak semua alumni dapat hadir namun di setiap angkatan terdapat banyak perwakilan di setiap tahun angkatannya masing-masing. Reuni akbar ini merupakan reuni akbar untuk pertama kalinya yang diselenggarakan oleh Ikatan Alumni SMP Negeri 38 Palembang dengan mengambil tema ‘Semua untuk satu, Satu untuk semua’ setelah sekian lama sekolah ini tegak berdiri. Dan Alhamdulillah, setiap angkatan dapat mela-
kukan reuni akbar secara bersama-sama. Dalam sambutannya, kakak ketua panitia pelaksana reuni akbar ini mengatakan bahwa inilah momen-momen yang besar untuk semua angkatan alumni setelah sekian lama tidak ada reuni Akbar semua angkatan dan Insya Allah dengan adanya acara ini dapat menambah rekatnya silaturahmi dan ke depannya akan ada reuni lagi baik pada tahun angkatan tertentu maupun semua angkatan. “Paling tidak, lima tahun sekali reuni Akbar seperti ini kita laksanakan,” kata Kepala SMP Negeri 38 Palembang, Mardalena, SPd, MSi. Dia juga mengucapkan terima kasih kepada semua anak-anak alumni di setiap angkatan yang telah berkenan hadir di acara super akbar ini, dan beliau mempersilakan jika nantinya ada hal-hal yang akan dilak-
Clarissa Tanoesoedibjo Wisuda 2 Gelar Sekaligus Palembang, BP Keluarga Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo (HT) tengah berbahagia. Putri keempatnya, Clarissa Tanoesoedibjo, lulus diwisuda dengan dua gelar sekaligus. “Wisuda putri ke-4 Clarissa Tanoesoedibjo, double degree: Bachelor of Commerce (BCom) & Bachelor of Arts (BA) UNSW Business School, Sydney,” ungkap HT, seperti diunggah di akun instagramnya @Hary.Tanoesoedibjo. Ada tiga foto yang diunggah HT. Pertama foto dengan istrinya Liliana Tanoesoedibjo dan Clarissa dengan latar belakang gedung kampus UNSW. Rona bahagia terpancar di wajah ketiganya. HT tampak gagah mengenakan jas, Liliana pun tampil anggun dan modis dengan paduan gaun berwarna ungu dan jaket hitam. Sementara Clarissa mengenakan gaun cantik berawarna oranye dengan busana wisudanya. Di foto kedua Clarissa menunjukan kedua ijazahnya. Dan di foto ketiga Clarissa berada ditengah dan kedua orangtuanya mencium pipinya. Pria yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Federasi Futsal Indonesia (FFI) tersebut berharap putrinya bisa ambil
Clarissa Tanoesoedibjo
bagian dalam memajukan Indonesia dengan ilmu yang dipelajarinya. “Semoga ilmu yang diperoleh dapat diterapkan dan bermanfaat bagi kemajuan masyarakat, bangsa dan negara,” kata Ketua Umum Pengurus Besar Kesatuan Olahraga Tarung Derajat (PB Kodrat) itu. Ribuan jempol dan love pun mengalir deras di akun instagramnya. Artis Ivan Gunawan pun turut berkomentar memberikan emoticon bergambar empat love. Selain itu @Imam_Nawawi_mg ingin Clarissa segera menerapkan ilmunya. “Waa selamat ya ditunggu banget karyanya buat bangsa,” ungkapnya. Ada
juga komentar “Juara the next minister of finance,” kata @Kanjengsetyo. Sementara itu @atienie_brownies mengaku
kagum dengan kedua orang tua Clarissa yang selalu memikirkan masyarakat. Termasuk untuk doa kelulusan putrinya agar bermanfaat untuk masyarakat. Di fanpage @HaryTanoeofficial pun juga ramai dengan ucapan selamat dan doa. “Congratulation buat Clarisa pak Ketum moga ilmu yg diperoleh bisa dimanfaatkan untuk membangun Indonesia sejahtera,” tuturnya. Selain itu, “Congratulation atas Wisuda Ananda Clarissa Tanoesoedibjo atas Double Degree BCom Dan BA UNSW Business School, Sydney. Selamat Dan Sukses Selalu,” kata Rudy Miryanto di akun Fanpage Chairman MNC Group tersebut. nor
sanakan oleh semua alumni. Dia mempersilakan untuk menggunakan semua fasilitas yang ada di SMP Negeri 38 Palembang ini dan gedung sekolah selalu terbuka untuk semua alumni. “Reuni Akbar ini sangat penting untuk kita semua khususnya alumni yang pernah mengenyam pendidikan bangku sekolah menengah pertama di tempat ini, dan tentunya reuni ini dapat menambah rekatnya silaturahmi kita tidak hanya dalam angkatan yang sama namun juga dengan kakak-kakak kelas kami,” kata Muhamad Setiawan, salah seorang alumni SMP Negeri 38 angkatan 2014 di sela-sela acara. Acara ditutup dengan foto bersama para guru-guru dengan para alumni di setiap angkatan dan bersalam-salaman antara sang guru dan para siswa-siswi alumni. osk
Palembang, BP Ratusan alumni SMA Negeri 3 Palembang angkatan 1996 (Smanta ’96) menggelar halal bi halal di Kedai 3 Nyonya pada Selasa (19/6) siang. Kegiatan ini merupakan event tahunan merayakan Hari Raya Idul Fitri, sekaligus untuk menjalin silaturahim antaralumni Smanta. Tercatat sekitar 325 alumni angkatan 1996 yang merupakan representasi jurusan Fisika, Biologi dan Sosial di zaman itu, hadir pada acara tersebut. Acara dikemas dalam balutan suasana Hari Raya Idul Fitri dengan dress code atasan hitam dan bawahan jeans. Konsepnya sederhana, obrolan santai, bermaafmaafan yang ditemani alunan musik. Dan juga sekaligus pemberian door prize yang semuanya tanpa dipungut biaya. “List kehadiran para alumni 200 orang yang datang dari berbagai daerah yang pulang kampung berlebaran di kota Palembang,” ungkap Dody Black, ketua pelaksana kegiatan. Pada kesempatan ini para alumni berkeinginan untuk ikut berpartisipasi
pada event Asian Games 2018 yang akan digelar di Palembang, Agustus nanti. Beberapa alumni membuat diskusi kecil untuk ikut berkontribusi secara ekonomi guna meramaikan multeiven bergengsing tingkat Asia tersebut. “Selain bersilaturahim, kita juga berkeinginan ikut berpartisipasi meramaikan event Asian Games 2018 di kota pempek ini. Bentuknya dalam kegiatan ekonomi produktif, penjualan suvenir, dan kuliner melalui stand alumni Smanta 1996,” kata Raimon, Ketua Alumni Smanta angkatan 1996, yang juga Sekeretaris Dinas Pariwisata Kota Palembang. “Kita terus berupaya mempererat jalinan silahturahmi dan hubungan yang baik antarsesama alumni yang tersebar di berbagai daerah. Para alumni tentunya dengan masing-masing profesi berkeinginan untuk berkontribusi dalam pembangunan di Sumatera Selatan, lebih khusus Kota Palembang. Insya Allah yang terbaik bagi para alumni Smanta,” tukas Seprizal selaku humas kegiatan. cit
BERPOSE – Alumni SMA Negeri 3 Palembang angkatan 1996 (Smanta ’96) berpose bersama usai menggelar halal bi halal di Kedai 3 Nyonya, Selasa (19/6) siang.
SPIRIT SUMSEL BERITAPAGI
SELASA, 19 JUNI 2018
HALAMAN
16
Angka Kemiskinan di Muratara Menurun Muratara, BP Bupati Musi Rawas Utara (Muratara), Drs HM Syarif Hidayat, MM menegaskan angka kemiskinan di wilayah Kabupaten Muratara mengalami penurunan. Angka penurunan kemiskinan mencapai, 0,51 persen dibandingkan tahun 2016 lalu, sebesar 20 persen. “Angka kemiskinan di Muratara tahun 2017 lalu mengalami penurunan dibandingkan tahun 2016,” ungkapnya saat paripurna HUT ke-5 Kabupaten Muratara, beberapa waktu lalu. Dengan penurunan iti untuk tahun 2017 ini angka kemiskinan diwilayah Muratara, 19,45 persen. Tentunya untuk menekankan penurunan angka kemiskinan yang cukup signipikan diperlukan komitmen dan peran stake holder untuk menekan angka kemiskinan. “Peran serta dan komitmen stake holder sangat dibutuhkan untuk menekan angka kemiskinan,” paparmya. Dikatakannya, selain adanya penurunan angka kemiskinan, mereka juga memfokuskan pada pembenahan infrastruktur dasar. Di antaranya jembatan, jalan, air bersih, listrik maupun sanitasi serta pendidikan dan kesehatan. Untuk diketahui panjang jalan awal tahun 2018 sepanjang 524 km dengan jenis permukaan aspal dalam kondisi baik, dengan panjang 375 km. Lebih lanjut dia mengatakan untuk listrik, akhir 2018 ini seluruh desa di wilayah Kabupaten Muratara sudah teraliri. “Untuk mengantisipasi listrik yang sering padam, Pemerintah Kabupaten Muratara sudah menyiapkan lahan seluas 5 hektar di Desa Lubuk Rumbai Baru untuk dibangun gardu induk listrik. Dan pembangunannya sudah dimulai,” pungkasnya. wan
SMB II Diperingati Dengan Yasinan
BP/IST
PERINGATAN–SMB IV, RM Fauwaz Diradja (berkacamata posisi tengah) bersama sejumlah seniman, budayawan, akademisi dan masyarakat kota Palembang dan tokoh masyarakat Palembang, usai peringatan 4 Syawal di kediamannya, Senin (18/6).
Arus Balik Mulai Ramai Melintas Ruas Jalinteng Memasuki hari keempat Lebaran, arus balik kendaraan pemudik mulai ramai di ruas Jalinteng Kabupaten Muaraenim. Muaraenim, BP Suasana arus balik pasca-Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriah yang melintasi Jalan Lintas Tengah (Jalinteng), terlihat padat oleh kendaraan para pemudik, Senin (18/6). Pengemudi kendaraan baik dari Muaraenim menuju-Palembang maupun Muaraenim menuju Simpang Meo kearah Baturaja Ogan Komering Ulu (OKU) hingga H+4, kebanyakan kembali ke pulau jawa. Pantauan kemarin siang, kondisi Jalinteng khususnya dari kota Muaraenim hingga ke perbatasan Kabupaten OKU yang melintasi simpang Meo maupun Muaraenim menuju Palembang dan
sebaliknya, sudah dipadati kendaraan. Yoga, petugas posko Idul Fitri mengatakan, arus balik khususnya dari jalur Simpang Meo sudah cukup ramai, khususnya dari simpang Meo hingga ke perbatasan OKU karena jalur tersebut dipenuhi kendaraan dari dua arah yakni dari arah Muaraenim dan dari arah Semende. Sehingga dari dua jalur tersebut bertemunya di simpang Meo, sehingga pada jalur tersebut sudah terlihat padat kendaraan melebihi jalur Muaraenim simpang Meo. Yudi, warga Tanjung Agung mengatakan, jalur Simpang Meo tersebut sudah terlihat cukup padat
karena di jalur tersebut terjadi titik temunya kendaraan dari arah kota Muaraenim dan kendaraan arus balik dari Lahat-Pagaralam yang melawati jalan Provinsi Simpang Meo Asemende hingga ke Pagar Agung Lahat Pulau Panggung Semende yang merupakan jalan alternatif kendaraan arus mudik maupun arus balik bagi masyarakat dari Lahat, Pagaralam, dan Bengkulu. Meski para pemudik yang melewati jalan provinsi tersebut, banyak mengalami kerusakan dan tidak dilakukan perbaikan oleh Bina Marga Sumsel jalan tersebut tetap ramai walaupun kendaraan pemudik yang tidak tahu informasi kondisi jalan sedang rusak parah. Meski demikian untuk kendaraan pemudik yang sebelumnya telah melwati jalan tersebut telah memilih jalan memutar yakni melewati kota Muaraenim,
karena kondisi jalan milik provinsi ini yang banyak lubang. Menurut Yoga, walupun cukup padat, namun tetap lancar karena pemudik lokal masih belum kembali memenuhi Jalinteng, mengingat masa liburan sekolah masih cukup panjang. Sementara itu, sejumlah terminal yang ada di kota Muaraenim baik terminal regional maupun terminal kota sudah kembali ada hilir mudik kendaraan. Namun demikian tidak terlihat adanya lonjakan penumpang, bahkan sejumlah bus kota dalam provinsi belum nampak menunggu penumpang. Sama halnya kondisi di stasiun kereta api belum menampakkan peningkatan penumpang baik penumpang yang akan berangkat menuju arah Lubuklinggau mapun ke Kertapati Palembang masih terlihat normal. nur
Palembang, BP Pada hari Rabu, 4 Syawal 1236 H. ( 1821 ) diberangkatkan Sri Paduka Suhunan Mahmud Badarudin diasingkan oleh Belanda dari Negeri Palembang Darussalam ke Betawi (Jakarta) kemudian dilanjutkan ke Ternate. Sebagai Sultan Palembang Darussalam, karena Suhunan Mahmud Badaruddin tidak pernah menyatakan kalah perang apalagi menyerahkan Kekuasaannya kepada Belanda di saat ia ditangkap dan diasingkan. Seperti lazimnya pihak yang kalah biasanya membuat perjanjian atau pernyataan kalah dalam peperangan, baik berupa ‘Lange Verklaring’ maupun ‘Korte Verklaring’ kepada Belanda dan pihak-pihak lainnya. Fakta sejarah tersebut kini terlupakan oleh masyarakat dan pemerintah daerah di kota Palembang. Momen diasingkan Sultan Mahmud Badaruddin II (SMB II) ke Ternate tepatnya tanggal 4 syawal 1236 H (1821) lalu bertepatan dengan Senin (18/6) diperingati bersamaan dengan halal bi halal Idul Fitri 1439 bertempat di istana Adat SMB III. Kesultanan Palembang Darussalam di Jalan Sultan Muhammad Mansyur no 776 32 Ilir Palembang . Acara tersebut turut dihadiri Ketua Kerukunan Keluarga Palembang (KKP) Ir Kgs H Abdul Rozak, Ketua DKP Palembang Vebri Alintani, sejarawan kota Palembang Kemas Ari Panji, sejumlah seniman, budayawan, akademisi dan masyarakat kota Palembang dan tokoh masyarakat Palembang. Acara dimulai dengan pembacaan yasin dan di selingi dengan diskusi ringan dan makan bersama. Menurut Sultan Mah-
mud Badaruddin IV, Raden Muhammad Fauwaz Diraja (SMB IV) bahwa Momentum 4 syawal 1236 H (1821) itu adalah momen dimana SMB II diasingkan oleh pemerintah kolonial Belanda dari Palembang ke Ternate dengan kapal laut. “Atas dasar momen 4 syawal inilah kita gunakan selain untuk mempererat bersilaturahmi juga sebagai ajang mengenang sejarah Pahlawan Nasional dan simbol perlawanan Palembang melawan penjajahan,” kata SMB IV Disela dalam acara Halal Bihalal di Kediaman SMB IV, Senin(18/6). Dikatakan SMB IV, memaknai peristiwa tersebut yang perlu diambil hikmahnya adalah di mana SMB II diasingkan ke Ternate maka ingatlah bahwa pejuang SMB II dahulu adalah orang-orang yang tak kenal menyerah sampai akhir hayat dan hari ini juga sebagai pengingat bahwa jangan lagi hidup dijajah. “Untuk mengenang peristiwa tersebut terciptannya syair yang dibuat oleh cucu SMB II Raden Haji Abdul Habib Prabu Diratjah yang lahir di Ternate, yang menggambarkan perjuangan SMB II ketika sebelum diasingkan ternate sampai diasingkan oleh penjajah Belanda ke Ternate,” katanya. Dengan kegiatan ini menurutnya masyarakat Palembang diingatkan akan serah Kesultanan Palembang Darussalam yang hingga kini tidak pernah menyerah dengan Belanda. Sedangkan Ketua Dewan Kesenian Palembang (DKP) Vebri Al Lintani mengatakan, kalau setiap 4 syawal dirinya selalu teringat dengan syair yang dibuat oleh cucu SMB II yang lahir 9 Syawal 1236 H tersebut. osk
PILKADA SERENTAK 2018 SUMATERA SELATAN | PALEMBANG | BANYUASIN | PRABUMULIH | MUARAENIM | OGAN KOMERING ILIR | LAHAT | LUBUK LINGGAU | PAGARALAM | EMPAT LAWANG BERITAPAGI
SELASA, 19 JUNI 2018
HALAMAN
17
Calon Walikota Palembang Gelar Halal bi Halal
Timses Jangan Berlebihan Dalam Mendukung Paslon Palembang, BP Ketua DPRD Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) H Uzer Effendi menyatakan bentrok antara timses Pasangan Calon (Paslon) Kabupaten Empat Lawang, beberapa waktu lalu menjadi perhatian pihak DPRD Sumsel. “Kejadian Empat Lawang sepenuhnya sudah ditangani aparat, mudah-mudahan bisa diselesaikan dengan bagus, artinya output kita harapkan damai sehingga pelaksanaan Pilkada di Empat Lawang tidak tertunda oleh hal-hal ini, kita yakin dengan aparat kita,” katanya ketika ditemui di sela-sela open house di kediamannya, Sabtu (17/6). Dia mengimbau kepada semua tim sukses tidak perlu berlebihan dalam kita mendukung kandidat. “Jaga stabilitas, jaga perdamaian di antara kita, sehingga pilkada serentak bisa berjalan dengan sukses dan mudah-mudahan kejadian Empat Lawang kemarin adalah kejadian terakhir, yang menimbulkan keributan, Insya Allah,” katanya. Sedangkan Kapolda Sumsel Irjen Pol Zulkarnain Adinegara memastikan, akan menegakkan hukum di Kabupaten Empat Lawang terkait bentrok timses paslon yang mengakibatkan satu orang tewas dan tiga orang luka-luka. Dirinya bersama Pangdam dan Gubernur Sumsel sudah ke Empat Lawang dan bertemu dengan paslon di Empat Lawang. “Saya sudah menangkap kemarin terakhir tiga orang kemungkinannya sebagai tersangka dan 2 orang saya aman namun kemungkinan sebagai saksi, jadi saat ini sudah 5, dua orang sebagai saksi yang menguatkan siapa yang melakukan penembakan , saya pastikan hukum akan ditegakkan sebaik-baiknya,” katanya ditemui usai open house di Griya Agung, Jumat (15/6). Mengenai permasalahan kejadian tersebut, menurut dia, bermula cegat mencegat antara timses karena diduga kurang percaya terhadap penyelenggara pilkada baik KPU dan Panwaslu. “Para tersangka kita kenakan pasal pengeroyokan yang membuat matinya orang , 170 KUHP, pasal 338 KUHP tentang pembunuhan dan pasal tentang membawa senjata yang dilarang undang-undang darurat, parang dan segala macamnya dilarang,” katanya. Hal senada dikemukakan Pangdam II Sriwijaya, Mayjen AM Putranto mengatakan, satu SST personelnya berada di Empat Lawang. osk
BP/IST
WAWANCARA–Paslon Walikota Palembang Sarimuda didampingi Edy Santana Putra diwawancara wartawan di sela-sela acara halal bihalal di kediaman ESP di Jalan Kapten A Rivai, Senin (18/6).
Bisa Bangkitkan Palembang Pasangan Sarimuda-Rozak Pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Palembabng, Sarimuda-Rozak dinilai berkompeten membangkitkan kejayaan Palembang. Palembang, BP Kota Palembang di zaman Walikota Eddy Santana Putra (ESP) dua periode 2003-2013 merupakan masa emas. Di mana kala itu Palembang melejit berkat pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat yang sangat optimal. Hal itu menjadi pemikiran ESP meski tidak lagi menjadi Walikota Palembang. ESP terus memantau kondisi Kota Palembang, dan dirinya banyak mendapat pengaduan dan keluhan masyarakat. ESP menilai Kota Palembang membutuhkan pemimpin yang memiliki kompetensi sehingga mampu melanjutkan pembangunan dan memberikan
pelayanan maksimal kepada masyarakat, seperti eranya dulu. “Hanya Sarimuda-Rozak yang mampu membangkitkan dan melanjutkan pembangunan kota Palembang seperti dulu,” kata ESP. Keprihatinan ESP terhadap kondisi Kota Palembang terkini membuatnya mantap dan teguh menyatakan dukungan kepada pasangan nomor urut 2, Sarimuda-Rozak untuk Pilkada Kota Palembang 2018. ESP telah secara maraton melakukan sosialisasi dan menyuarakan dukungan kepada Sarimuda-Rozak. Salah satunya dalam acara halal bihalal di kediaman ESP di Jalan Kapten A
Rivai, Senin (18/6) siang. Dalam kesempatan itu hadir para pensiunan PNS Kota Palembang, mantan KNPI, OKP, tetangga, keluarga, serta simpatisan ESP. “Kita silaturahmi sekaligus penguatan tim untuk mendukung kemenangan Sarimuda-Rozak,” kata ESP. Pria ramah ini menyebut Kota Palembang terus menurun, sehingga dirinya prihatin dan merasa berkewajiban turun tangan membantu. “Sekarang semuanya jelek lagi seluruh sektor. Lihat saja soal kebersihan, pendidikan, lingkungan, transportasi, air bersih, perumahan, dan lain-lain,” katanya. Wajar saja ESP kecewa, mengingat beliau merupakan pelopor pembangunan Kota Palembang dan pemberi pelayanan yang baik kepada rakyat. Contohnya pembangunan pelataran BKB, air bersih baik melalui PDAM meng-
hadirkan Transmusi, serta banyak lainnya. “Untuk melanjutkan pembangunan seperti saya dulu, butuh yang ahli. Ahli itu ada pada Sarimuda-Rozak. Keduanya berpengalaman, latar pendidikan memadai, intelektual, dan berjiwa sosial,” jelas ESP. Untuk itu ESP mengajak seluruh masyarakat Kota Palembang dalam menuju kebaikan. “Mari bersama kita bantu majukan Palembang lagi dengan pemimpin yang benar dan tepat, serta bersih,” katanya. ESP memastikan akan mengawal Pilkada kota Palembang 2018 secara ketat. “Kita wanti-wanti dengan kecurangan, jangan macam-macam. Masih banyak Daftar Pemilih Tetap (DPT) ganda, kita pantau terus. Survei Sarimuda-Rozak bagus dan teratas, unggul sekitar 6 persen. Insya Allah menang,” katanya. osk
Palembang, BP Calon Wakil Walikota Palembang Kgs H Abdul Rozak menggelar halal bi halal di kediaman pribadinya di Jalan Residen Abdul Rozak, Perumahan Taman Putri Indah No.22 RT.33 RW.02, Kecamatan Kalidoni Palembang. Selain dihadiri masyarakat umum, tetangga sejumlah tokoh masyarakat, dan tokoh agama, terlihat hadir mantan Gubernur Sumsel H Syahrial Oesman beserta istri. Hadiri juga Kgs H Alimudin Halim dan keluarga pemilik pempek Pak Raden, Mgs H Zaini Husin Umri selaku pengurus wilayah PPP Sumsel, dan Hamzah Syakban, Eddy Hasani , serta perwakilan PKS dan para pengurus dan anggota Kerukunan Keluarga Palembang. Dalam sambutannya, Kgs H Abdul Rozak mengatakan, momentum Hari Raya Idul Fitri
1439 Hijrah bertepatan dengan hari jadi Kota Palembang ke-1.335. Untuk itu dirinya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk membawa Kota Palembang menjadi lebih baik lagi ke depannya. “Palembang sejak lima tahun terakhir banyak mengalami kemunduran, apabila kami bersama bapak Sarimuda terpilih Insya Allah semua permasalahan segera teratasi,” katanya di hadapan para tamu. Tidak lupa pula dirinya mengingatkan kembali sejarah dari Prasasti Kedukan Bukit merupakan salah satu peninggalan Kerajaan Sriwijaya dan melalui prasasti inilah menjadi rujukan penetapan Hari Jadi Kota Palembang 17 Juni 683 yang ditetapkan melalui SK Walikota Palembang pada era RA Arifai Tjek Yan menjadi Walikota Palembang saat itu pada 6 Mei 1972. osk
BP/IST
BERFOTO–Calon Wakil Walikota Palembang Kgs H Abdul Rozak berfoto bersama dengan mantan Gubernur Sumsel H Syahrial Oesman saat menggelar halal bi halal di kediaman pribadinya, Senin (18/6).
OPINI BERITAPAGI
T AJUKPAGI Perang Program Moral dan Integritas TINGGAL hitungan hari lagi, rakyat Sumsel akan menentukan pilihannya. Pada Rabu, 27 Juni 2018, bersamaan dengan 171 daerah se-Indonesia akan digelar pilkada serentak dan memilih kepala daerah. Di Sumsel, sebanyak 5,7 juta pemilih yang masuk dalam daftar pemilih tetap (DPT) sesuai yang telah ditetapkan KPU Sumsel memiliki hak untuk mencoblos. Dalam waktu beberapa detik di dalam tempat pemungutan suara (TPS), pemilih akan mempertaruhkan nasib daerah ini ke depan. Oleh karena itu nasib Sumsel dan daerah yang mengikuti pilkada sangat bergantung dari kesadaran dan pilihan Anda. Jika Anda salah coblos dan salah pilih, kita akan menyesal dan masih harus menunggu pilkada berikutnya. Apalagi jika warga sebagai pemilih tidak datang ke TPS, maka peran sebagai penentu kemenangan tidak ada. Persoalannya apakah warga Sumsel telah siap dengan pilihannya. Sebalilknya apakah paslon sudah siap untuk legowo jika tidak terpilih. Pertarungan sengit di darat, udara dan dunia maya sudah terjadi. Perebutan kekuasaan ini tentu saja menjadi isu yang sangat menarik. Berbagai tingkatan masyarakat dengan berbagai tingkat pemahamannya, sebagian sudah memiliki paslon yang akan dipilih, tetapi ada juga yang belum menentukan pilihan. Dari calon-calon yang tampil adalah putra-putra Sumsel yang memiliki pengalaman di birokrasi. Akan tetapi pengalaman dari masing-masing beda wilayah dan beda persoalan yang dihadapi. Misalnya paslon nomor 1 (satu) adalah Herman Deru dan Mawardi Yahya, sama-sama mantan bupati. Namun secara nasional mereka bukanlah bupati yang memiliki prestasi menasional dan tidak record terkaiot dengan prestasi sangat menjabat bupati. Begitu juga dengan paslon nomor 2 Aswari-Irwansyah, tidak ada catatan prestasi yang mencengangkan. Irwansyah adalah walikota Pangkalpinang dan anak kandung dari Sofyan Rebuin. Sedangkan pasangan nomor 3 Ishak-Yudha, Ishak adalah mantan Bupati cuma yang membedakan sudah memiliki pengalaman sebagai Wagub Sumsel, sementara pasangannya Yudha adalah anak mantan Wagub Mahyuddin. Namun secara pengalaman masih belum ada. Karena tidak memiliki prestasi yang menonjol saat menjabat, dalam kaitannya ide dan gagasan program juga masih sangat tidak menonjol. Tidak ada program yang bisa memberikan kelanjutan program yang telah berhasil dilakukan oleh Gubernur Alex Noerdin. Harapan rakyat kini bertumpuh kepada pasangan calon nomor 4, Dodi Reza Alex dan Giri Ramanda Kiemas. Benar adanya, dari analisis media dan publik, program yang ditawarkan Dodi Reza Alex lebih menyambung dan terlihat rasional. Misalnya saja terkait dengan pengelolaan hasil karet. Sangat memungkinkan yang akan dilakukan Dodi-Giri yang akan memanfaatkan hasil karet untuk aspal jalan, beda dengan program Herman yang akan mendirikan pabrik ban. Karena mendirikan pabrik ban dinilai belum ada kalayakan. Begitu juga dengan Ishak yang akan membangun industri pengelolaan karet. Itu salah satu contohnya saja. Belum lagi bicara moralitas dan integritas. Rakyat Sumsel dan Indonesia umumnya sangat sensitif dengan dua isu ini. Soal moralitas Herman Deru yang diduga menghamili pembantu hingga melahirkan dan Mawardi yang ada bukti punya selingkuhan, terus anak kandung Mawardi yaitu Nofiadi saat menjabat Bupati Ogan Ilir, yang OTT narkoba. Bandingkan dengan pasangan Dodi-Giri, jangankan terkait kasus tersebut, bayangkan dua periode di DPR saat oknum legislatif ramai-ramai terkena kasus korupsi mega proyek eKTP, proyek wisma atlet, justru Dodi bersih. Begitu juga Giri yang menjabat Ketua DPRD Sumsel, tidak ada isu terkait dengan penyalahgunaan wewenang dan isu lain lain. Kini kembali kepada rakyat untuk memilih, banyak indikator yang bisa jadi pegangan dan rujukan.
SELASA, 19 JUNI 2018
Parpol hanya jadi agen kepala daerah.
Bukan cuma kepala daerah bae kok… ***
Gerbong mutasi TNI kembali bergerak.
Namonyo gerbong tegantung lokomotif…
mang cek PEMIMPIN UMUM PEMIMPIN REDAKSI/ PENANGGUNG JAWAB PEMIMPIN PERUSAHAAN
Mulyono Misman Iman Handiman Firdaus Komar
REDAKTUR PELAKSANA: Citra Utama SEKRETARIS REDAKSI: Yulianti REDAKTUR: Edward Heryadi, Miko Marlizon, Syairul, Ferly Marison, Nora Juwita, Muhammad Rizal Effendi, Haris Suprapto ANGGOTA REDAKSI: Dudy Oskandar, Reno Saputra, Sugiyarto, Pitria Tiningsih, Rio Adi Pratama, Hafidz Trijatnika FOTOGRAFER: Mardiansyah KORESPONDEN: Arif Agung (Muba), RA Amrina Rosyada (Ogan Komering Ilir), Henny Primasari (Ogan Ilir), Nurul Hudi (Muaraenim), Frans Kurniawan (Lubuklinggau), Marwan Ashari (Musirawas), Mewan Haqulana (Banyuasin), Habibi M Aridi (Prabumulih/PALI), Bobby Harta Irtanto (OKUS), Sofi Retorika (Lahat), Sidarta (Pagaralam), Azanul Arief, Miduk Siahaan (Jakarta). MANAJER PRODUKSI: Zainal Chasani STAF PRODUKSI: Antonius Zebua, Firdaus, Novery Kristian, Aan Purnomo Sidi. Pjs MANAJER SIRKULASI: Heriyanto STAF SIRKULASI: Deni Gustiawan MANAJER KEUANGAN: Segus Seripi KS STAF KEUANGAN: Reny Sylvia; Zamhari A Fikri ADMINISTRASI MARKETING KOMUNIKASI : Wulandari, Feri ARTISTIK IKLAN Isra Wahyudi ACCOUNT EXECUTIVE: A Nomu Ridona, Ratu Faseh, Kemas Abdul Rauf, Dodi Patria Sapta Aji ALAMAT: Jl Talang Kerangga No. 33, Palembang TELEPON: 372323, 7068003, 7068009; FAX: 0711-372626 TARIF IKLAN: Halaman Depan (Cover) FC: Rp 60.000/mmk; Halaman Belakang (Backcover) FC: Rp 45.000/mmk; Halaman Dalam FC: Rp 35.000/mmk, minimal ¼ halaman; BW: Rp 18.400/mmk; IKLAN BARIS: Rp 7.000/baris (minimal 3 baris) HARGA LANGGANAN: Rp. 85.000/bulan Terbit: 7 x seminggu (kecuali libur nasional) BANK: MANDIRI a/n PT. PANDJI MEDIA GEMILANG a/c: 1130004383794 BANK SUMSELBABEL a/c 1403056051 Penerbit: PT Pandji Media Gemilang PERCETAKAN: PT Pandji Gemilang Grafika Jl Kapten Anwar Arsyad Blok E No 7, Way Hitam, Palembang (Isi di luar tanggung jawab percetakan) WARTAWAN KAMI TIDAK MENERIMA PEMBERIAN DALAM BENTUK APA PUN DALAM TUGAS PELIPUTAN MAUPUN PEMBERITAAN
HALAMAN 18
Anggota DPD: Pendekar Marwah & Martabat Daerah Charma Afrianto Bakal Calon Anggota DPRD RI
Dahulu Dewan Perwakilan Daerah ( DPD), disebut dengan utusan daerah yang berfungsi sebagai legislatif, bersama sama dengan anggota DPR RI yang berasal dari partai politik.
D
IMANA di negara lain dikatakan sebagai senat dan DPR adalah kongres (Parlemen Bikameral). Saat ini keberadaan institusi DPD diatur dalam undangundang MPR, DPD, DPR & DPRD (MD3) yakni UU No 17 Tahun 2014. Yang mana fungsi atau tugas utamanya adalah menyusun atau membuat undang undang,dalam konteks ini terkait perkembangan pembangunan di daerah daerah asal pemilihan para Anggota DPD RI. Keanggotaan DPD dari seluruh Provinsi adalah sama 4 (empat) orang dari setiap Provinsi, dimana jumlah provinsi kita saat ini 34, atau 136 Orang anggota DPD yang menjadi Perwakilan di Badan Legislatif yang juga jadi Bagian dari MPR RI.( UU No 7 Thn 2017 tentang pemilu). Lantas bagaimana proses seleksi atau rekruitmen agar bisa lolos untuk menjadi anggota Lembaga Tinggi Negara ini? Boleh dipastikan tidak mudah, bahkan pada umumnya, jumlah masyarakat di seluruh wilayah Indonesia,
sangat tinggi minatnya, dan itu pun acapkali didominasi oleh kelompok masyarakat tertentu yang tergolong dari kelas menengah ke atas baik dari kelas/ status sosial ekonomi main strata pendidikan maupun pengalaman politik. Disisi lain prasyarat dan syarat untuk yang ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum ( KPU) juga cukup sulit untuk memenuhinya. Untuk Provinsi Sumatera Selatan yang memiliki DPT lebih 5 juta lebih, syarat dukungan minimal KTP ( e) adalah 3000 penduduk yang tersebar 50% di wilayahnya Kabupaten/Kota di Daerah Sumatera Selatan. Pendaftaran dan dukungan dilakukan secara online, yang akan diverifikasi secara administrasi dan faktual serta akan diumumkan pada bulan Juli tahun ini. Untuk Sumsel sendiri hingga saat ini ada 30 Orang bakal calon yang telah lolos terdaftar di KPUD Provinsi, dimana ada 3 petahana yang masih saja mencoba keberuntungan untuk berjuang masa
C E LOT E H PAG I
IST
periode Jabatan sebagai senator asal Provinsi ini. Bahkan ada yang sudah 3 periode masa jabatan di badan legislatif DPD RI ini, sepertinya ‘Tak rela atau ikhlas’ melepas predikat tersebut dari genggamannya. Artinya posisi sebagai legislator daerah ini sangat menarik, bergengsi, terhormat dan mempesona baik dari persepsi sosial, politik dan ekonomi. Tak heran banyak kelompok elite masyarakat melirik juga bertarung agar dapat menjadi bagian dari keanggotaan DPD RI ini. Selanjutnya , muncul pertanyaan berikut bagaimana strategi yang tergolong ampuh agar sukses atau lolos jadi Anggota DPD RI ,dan bagaimana tingkat Peluang untuk bisa merebut posisi dari kalangan petahana parlemen utusan daerah tersebut? Tentunya para Anggota DPD RI yang tengah bertugas saat ini, lebih berpengalaman juga lebih handal “ Menjual “ sosoknya kepada publik supaya mendapat dukungan/ dipilih kembali dalam event pemilihan legislatif DPD april tahun depan, tentu saja dengan faktor kemam-
puan “Peka, merawat juga konsisten “ aspirasi kelompok kelompok masyarakat yang merupakan basis pemilihnya. Sungguh suatu pekerjaan yang tidak mudah untuk bagi para calon senator lainnya untuk “ mengacak & merebut” agar beralih hak suaranya. Walau seperti yang kita pahami bersama,bahwa merebut kadangkala lebih mudah daripada mempertahankan . Sedangkan bagi para ‘ New Comer ‘ yang akan berkompetisi diarena DPD RI, selayaknya memiliki konsep yang jelas apa yang kelak dikerjakan bila kelak terpilih menjadi anggota DPD RI serta sensitivitas yang tinggi terhadap permasalahan masyarakat berikut issu issu lokal ( setempat). Bukan sekedar punya modal “ pengen, pede dan piti”. Tapi ,walaupun begitu ada “ Panca Jurus Jitu “ yang seyogyanya di pedomani oleh para peminat jabatan posisi anggota DPD RI, yakni: 1. Memiliki modal sosial, dimana telah memiliki relasi yang baik dan cukup lama dikalangan individu,hubungan antar
individu maupun ragam komunitas didalam masyarakat 2. Modal personal / psikologis, yaitu memiliki kepribadian yang menarik, terdidik, cerdas, berintegritas dan tidak tercela secara kesusilaan juga hukum 3. Modal politik, hal ini menyangkut pengaruh, pengalaman dan jaringan kekuasaan yang terkait terhadap pribadi calon 4. Modal finansial atau logistik, dalam konteks ini menyangkut kemampuan keuangan atau pembiayaan sang kandidat dikala memasarkan diri dan programnya serta unsur kelengkapan teknis pendulangan maupun pengawalan suara pemilih yang kelak diperoleh 5. Modal Keillahian atau berkah Allah ,yang menyangkut tingkat keimanan religiusitas dan Moral Calon anggota Dewan Perwakilan Daerah RI. Akhirnya tidaklah mudah untuk jadi anggota lembaga tinggi negara ini, dan bila nantinya Lolos dan diambil sumpahnya, dituntut untuk selalu amanah atau tidak jumawah, karena “ 4 Pendekar “ representasi Daerah itu membawa marwah dan martabat warga daerah asalnya. Mari berjuang bersama, kita para calon legislator utusan daerah yang kita cintai ini. Sehingga kita kelak bisa jadi suri teladan bagi masyarakat Sumatera Selatan. Semoga provinsi ini dan warganya suatu saat yang tepatkan menjadi yang terdepan dalam meningkat harkat maupun martabat Negeri Tercinta.
SUAROKITO GALO Hanya surat yang dilengkapi fotokopi kartu tanda penduduk (KTP) atau kartu identitas lain yang berlaku yang dimuat
Tertibkan Kembali Jalan Rustam Efendi Ibu Anti Jakabaring KONDISI Jalan Rustam Efendi sangatlah padat pada pagi dan siang hari ditambah lagi pedagang-pedagang yang berjualan sampai ke badan jalan. Menambah sempitnya jalan mengakibatkan kemacetan. Jalan semakin semraut penuh dengan pengunjung, parkiran disisi-sisi jalan kendaraan mobil dan motor memadati jalan tersebut. sudah lama kemacetan di Jalan Rustam Efendi belum bisa diatasi, kalaupun pernah pedagang kaki lima disana
DOKBP
ditertibkan sekarang mereka berjualan kembali di pinggir jalan. Pemerintah tidak tegas dalam hal penertiban pedagang yang harusnya tidak berjualan
>>> 081 373 000 656 08128411xxxx Kepada Kapolres Muba dan Kapolda Sumsel tolong ditindak pembuatan bensin oplosan di daerah sekayu. Mereka menggunakan mobil truk di isi dalam tedmon. Terima kasih 08578804xxxx Pak Pjs Walikota Palembang, Disuhub Kota Palembang dan Satlantas Kota Palembang tolong dipantau di Jalan Kol. H. Burlian sampai fly over polda selalu macet parah. Adapun menjadi kemacetan terjadi seringnya mobil wali murid yang sekolah. Parkiran dibuat memakan badan jalan sampai 3 (tiga) baris, menyisakan satu jalur jalan saja. tolong di tertibkan Pak. Terima kasih 08137336xxxx Bapak Pjs Walikota Palembang dan pihak terkait, kami warga perumnas sako mengeluhkan jalan rusak banyak lobang di daerah BLPT sako sampai simpang dogan arah perumnas. Jalan tersebut gelap lampu jalan juga redup dan pohonpohonnya sudah rindang membuat pengendara motor yang melewati jalan itu merasa tidak aman. Tolong diperbaiki pak jalan tersebut agar mulus kembali apalagi jalan itu ramai dilewati pengendara dan mobil angkutan besar. Terima kasih 08510173xxxx Kepada Ketua Panwaslu dan KPU Kota Palembang, tolong diperiksa Ketua RT di lingkungan Kelurahan Karya Baru Kecamatan Alang-Alang Lebar membagikan bukti “Lunas” PBB (Pajak Bumi Bangunan) Tahun 2018. Padahal mayoritas warga belum membayar PBB tersebut. ketua RT pun membagikan bukti
lunas PBB sambil mengatakan “asal tahu saja..” 08137788xxxx Tolong pihak terkait dan petugas ada pipa yang bocor di simpang pasar burung, mohon diperbaiki. Mengingat akan berlangsung Asian Games 2018. 08195811xxxx Pak Sat Lantas, mengapa anak buah bapak banyak di tempatkan di lampu merah, mengapa tidak di kawasan jalan macet pagi-pagi antar anak sekolah, tidak ada polisi di kawasan simpang lima Angkatan 66 arah KM 5. 08137336xxxx Pak Inspektorat, banyak PNS meresahkan, mengajak memilih salah satu paselon Walikota, mereka bahkan diwajibkan oleh atasannya. Kesian, mereka yang tidak tau menau visi kalian, menjadi korban politik. 08127900xxxx Kepada pihak terkait, di Murah Meriah Bukit, tertera parkir Rp1.000 untuk sepeda motor, petugas parkir memaksa meminta Rp2.000 kalau tidak diberi ancamanya motor akan hilang. Tolong tindak petugas parkir ini meresahkan. Padahal Perda memang 1.000 untuk parkir sepeda motor 08136876xxxx Pemerintah Kota Palembang, coba tindak PNS yang ikut kampanye Walikota, terutama guru-guru dan pegawai kecamatan dan kelurahan. Kami tak perlu iming-iming, kami ingin pembangunan bukan iming-iming murahan.
dipinggir jalan yang padat akan lalu lintas kendaraan. Sebaiknya Pemerintah dan pihak terkait dapat mengatur kembali para pedagang tepatnya disekitaran Megahria dan
Pasaraya Bandung. Agar lalulintas juga kembali lancar dan tertib, parkirpun harus ditertibkan ada batasnya jangan sampai membuat jalan sempit. Terima kasih.
Anda punya keluhan atau pengaduan terkait masalah keamanan, kenyamanan, fasilitas umum dan fasilitas sosial di lingkungan tempat tinggal, atau menjadi korban kejahatan dan ketidakadilan, silakan kirimkan sms & whatsApp ke nomor 0813-73000656. Kami akan rahasiakan identitas Anda bila diminta. Isi SMS & WA tanggung jawab pengirim. 089562168xxxx Kepada Bapak Lurah 11 Ulu di lorong aneka 78 sering kebanjiran kalau hujan, karena rumah lebih rendah. Tolong dibuatkan got agar air hujan bisa langsung mengalir ke sungai. Tolong solusi dari pihak terkait, terima kasih. 08153857xxxx Kepada Bapak Pjs Walikota Palembang, saya ingin bertanya apakah fasilitas program command center yang dilaunching oleh Bapak Harnojoyo untuk pengaduan dan pelaporan dari masyarakat masih tetap beroperasi? Terima kasih 08136727xxxx Minta tolong kepada Walikota Palembang, berharap kendaraan angkutan besar seperti truk kontainer dan truk-truk yang lainnya agar ditertibkan kembali jam untuk masuk kejalan umum atau jalan utama. Karena sangat menambah kemacetan dijalan. Terima kasih. 08136761xxxx Pak Walikota dan pihak terkait, tolong diperhatikan lagi semua kegiatan proyek penggalian pipa dan kabel listrik. Hampir disetiap jalan penuh galian, dan bekas galiannya pun tidak diperbaiki kembali. Ada juga yang masih menganga dan lama dibiarkan lubang besar, yang mengakibatkan kemacetan. Dan juga sering memakan korban, apalagi hujan bekas galian menjadi seperti kubangan. 08138181xxxx Pak Polisi, mengapa di kawasan macet di sekitar Kertapati jarang ada polisi, padahal banyak pelanggaran melawan arus, terutama pagi-pagi. Kami melihat
banyak sekali polisi lalu lintas di tempat-tempat lampu merah, yang kerjanya cuma nilang. 08127848xxxx Kepada Kepala Dinas Kesehatan dan Dinas Perdagangan Kota Palembang, mohon disidak setiap pasar dan warung yang menjual telur palsu. Karena di Palembang sudah masuk telur palsu. Terima kasih 08527342xxxx Hampir diseluruh jalan di Kota Palembang sedang ada pengerjaan galian pipa atau listrik. Seharusnya selesai dari pengerjaan diperbaiki kembali jalan yang sudah digali, jangan asal-asalan ditimbun jalan atau pinggiran jalan terlihat buruk. Terima kasih 08136710xxxx Kepada pihak yang terkait, tolong diperbaiki tingkat keamanan di Stadion Gelora Jakabaring. Sehingga penonton dan pengunjung GSJ Palembang bisa nyaman berada disekitaran stadion GSJ. Terima kasih 08526821xxxx Kepada yang terhormat PLN. Kalau mau catat meteran rumah, satu bulan sekali bukan 6 bulan sekali. Kami minta yang sebenarnya bayar bukan ditembak-tembak saja, lagian orang honor yang disuruh. Terima kasih 08218600xxxx Pihak terkait tolong diperbaiki lagi drainase disekitaran Polda, akibat dari hujan deras jalan banjir. Itu karena buruknya saluran atau drainasenya. Pemerintah harus melihat ke lokasi dan untuk pembangunan yang sedang berjalan harus dipikirkan juga saluran airnya. Terima kasih
HUKRIM BERITAPAGI
SELASA, 19 JUNI 2018
HALAMAN
19
Kirim Tiga Kompi Brimob
Pelajar SD Dihajar Ibu Tiri LANTARAN memasang wajah cemberut saat disuruh membuat FD (11) yang berstatus pelajar salah satu sekolah dasar menjadi sasaran emosi ibu tirinya berinisial RA. Akibat peristiwa tersebut kakak korban, Mia Rizka (22) mendatangi Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polresta Palembang untuk melaporkan RA, Senin (18/ 6). Kepada petugas piket SPKT Polresta Palembang, Mia yang ditemani saudaranya menuturkan peristiwa yang dialami adiknya terjadi di rumahnya di Jalan Pipa, Lorong Karate, Kelurahan Sukodadi, Kecamatan Sukarami Palembang. Saat itu FD disuruh RA memasukkan baju kotor ke dalam keranjang. Karena diperintah sang ibu, FD pun menuruti, meski dengan wajah cemberut. Diduga tak senang karena wajah FD, RA langsung menampar pipi kanan bocah tersebut dan menggigit tangan kirinya. Sehingga pelapor langsung membawa adiknya ke kantor polisi untuk membuat pengaduan. “Mungkin tak terima, karena saat disuruh adik tetap melakukannya namun dengan wajah cemberut oleh itu ia memukuli adik saya,” ucap Mia kepada petugas. Dirinya berharap dengan adanya laporan ini terlapor bisa ditangkap dan diproses sesuai dengan hukum serta aturan yang berlaku. “Hal seperti ini sudah sering terjadi. Bukan kepada adik saya saja. Tapi saya juga pernah dimarahi,” tuturnya. Kasubag Humas Polresta Palembang AKP Andi Haryadi membenarkan adanya laporan tersebut dan saat ini kasusnya masih dalam penyelidikan dan pemeriksaan lebih lanjut oleh unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polresta Palembang. idz
Tertipu Lewat Medsos MENJADI korban penipuan oleh orang yang dikenal melalui jejaring sosial Facebook membuat M Alviansyah (28) kehilangan yang sebesar Rp82 juta. Atas kejadian tersebut korban yang merupakan warga Jalan Wiraguna, Kelurahan Kuto Batu mendatangi SPKT Polresta Palembang untuk melaporkan Fr. Kepada petugas piket Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polresta Palembang korban mengatakan, peristiwa yang dialaminya terjadi di Jalan Letkol Iskandar, Kecamatan IT I Palembang, pada 6 Juni lalu. Kejadian berawal saat korban kenal dengan terlapor melalui Facebook, dalam perkenalan itu terlapor menawarkan akan menjual satu unit mobil Xenia milik orangtuanya. Lantaran merasa tertarik dengan apa yang ditawarkan, korban pun menghubungi terlapor untuk menanyakan detail kendaraan yang akan dijual tersebut. “Saya disuruh datang ke rumah orangtuanya di komplek Maskarebet untuk melihat mobil tersebut,” ucapnya. Setelah mengecek mobil tersebut, lanjut korban, ia pun kembali menghubungi terlapor untuk menanyakan harga yang ditawarkan. Hingga akhirnya terjadi kesepakatan dengan harga Rp82 juta. “Saya melakukan pembayaran secara transfer kedua nomor rekening. Namun waktu mau mengambil mobil, pemiliknya mengaku tidak mengenal dia (terlapor-red),” tuturnya. Merasa telah dirugikan dan terlapor juga tak bisa lagi dihubungi, korban pun membawa perkara ini ke jalur hukum dan berharap aparat kepolisian dapat menangkap pelaku. Kasubag Humas Polresta Palembang AKP Andi Haryadi membenarkan laporan tersebut dan saat ini masih dalam penyelidikan lebih lanjut. idz
BP/HAFIDZ
PEMBUNUHAN–Kapolda Sumsel memimpin gelar tersangka dan barang bukti kasus pembunuhan driver taksi online.
Polisi Ungkap Pembunuhan Driver Taksi Online
Keluarga Minta Pelaku Dihukum Mati Keluarga korban M Aji Saputra (26) berharap agar para pelaku mendapat hukuman mati. Palembang, BP Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Sumsel telah mengungkap kasus perampokan disertai pembunuhan yang menimpa M Aji Saputra (26) yang berprofesi sebagai driver taksi online. Setelah korban ditemukan tak bernyawa dengan posisi tergantung di bawah jembatan Bruge, Kecamatan Babat Toman, Kabupaten Musi Banyuasin pada 14 Juni lalu polisi langsung memburu para pelaku. Dalam perkara ini polisi menangkap tiga pelaku, yakni Bambang Kurniawan (25), Willy (20) dan Yogi Andriansyah (19). Namun Bambang yang merupakan warga Jalan Mayor Zen, Kecamatan Kalidoni Palembang tewas ditembak aparat, Sabtu (16/6). Sedangkan tersangka Yogi, warga Desa Tanggamus, Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung mengalami luka tembak di kaki serta tersangka Willy (20) warga Desa Pauh, Kecamatan Rawas Ilir, Kabupaten Musirawas Utara (Muratara) diserahkan keluarganya. Istri korban, Tia (25) meminta aparat menghukum seberat-beratnya dua pelaku pembunuhan terhadap
suaminya yang saat ini masih hidup. “Terima kasih kepada polisi sudah menangkap pelaku, suami saya bisa tenang. Kalau bisa, hukum mereka hingga mati seperti suami saya,” ujar ibu satu anak ini. Penangkapan tiga tersangka berawal saat tim khusus Subdit III/Jatanras Ditreskrimum Polda Sumsel mengendus keberadaan pelaku di Muratara yang merupakan kampung halaman tersangka Willy. Disana petugas mendapat informasi, jika ketiganya hendak menjual mobil merk Datsun Go-Panca warna Grey dengan plat nomor polisi BG 1922 yang merupakan milik korban. Polisi akhirnya melakukan penyamaran sebagai pembeli untuk memancing ketiganya. Saat bertemu, tersangka Bambang menyadari jika pembeli mereka adalah Polisi. Serta Willy dan Yogi langsung keluar dari mobil untuk mencoba melarikan diri. Naas bagi Yogi, dia ditangkap lebih dulu setelah timah panas menembus kakinya hingga tak bisa kabur. Sedangkan Bambang langsung tancap gas dan masuk ke areal perkebunan kelapa sawit. Karena jalanan nya begitu kecil, roda mobil kor-
ban yang dikemudikan Bambang amblas dan akhirnya tertangkap petugas. “Ketika kita dekati, tersangka Bambang mencoba melawan. Karena membahayakan akhirnya menembak tersangka dan tewas,” kata Kasubdit III Jatanras Polda Sumsel AKBP Yoga Baskara. Beberapa jam setelah tertangkapnya Bambang dan Yogi membuat keluarga dari Willy akhirnya menyerahkan tersangka ke pihak yang berwajib. “Ketiga tersangka ini melarikan diri ke Muratara dan hendak menjual mobil korban. Barang bukti mobil dan handphone milik korban kita dapatkan dari para pelaku,” jelas Yoga. Yoga melanjutkan, tiga tersangka telah merencanakan secara matang sebelum melakukan aksi perampokan terhadap Aji. Tersangka Bambang yang tewas ditembak menyiapkan rencana, Yogi mempersiapkan alat seperti obeng dan tali tambang sedangka Willy menghabisi nyawa korban. “Bambang yang menemui Gusti Randa, purapura minta pesan kan taksi online. Saat di dalam mobil, Yogi langsung menjerat leher korban dari belakang. Setelah itu Bambang menusuk korban memakai obeng. Untuk memastikan korban tewas, Willy kembali menusuk korban berulang-ulang,” jelas Yoga.
Sementara itu, Kapolda Sumsel Irjen Pol Zulkarnain Adinegara kembali mengimbau kepada seluruh para driver taksi online untuk lebih berhati-hati ketika mendapatkan penumpang terlebih lagi saat tengah malam. “Dalam kurun waktu dua tahun sudah empat kasus kita tangani. Modusnya sama, pura-pura jadi penumpang. Para driver harus hati-hati apalagi penumpangnya cowok semua dan minta antar tengah malam. Lebih baik ditolak saja,” imbuh Kapolda Sumsel. Kapolda mengatakan, dari hasil pemeriksaan pelaku mereka menetapkan tiga tersangka yang terlibat. Sementara, Gusti Randa yang disebut-sebut sebagai pemilik akun pemesan taksi online kini masih berstatus saksi. “Untuk Gusti Randa masih status saksi. Karena saat kejadian tidak ikut bersama tiga tersangka,” kata Zulkarnain. Gusti Randa sendiri menurut Kapolda, mengaku tidak mengenal ketiga tersangka. Sebab saat memesan dari kawasan JM Sukarame, saksi didekati para tersangka dan meminta tolong dipesan kan taksi online. Lalu setelah berhasil memesan, korban datang menjemput mereka dengan tujuan ke Jalan Sukabangun II, Lorong Sukapandai, Palembang pelaku mulai melancarkan aksinya. idz
Belum Sempat Beraksi Muarabeliti, BP Sebelum sempat beraksi, Mm yang lebih dulu dicurigai hendak melakukan pencurian sepeda motor di pekarangan rumah warga di Desa Sungai Jauh Kecamatan Rawas Ulu Kabupaten Muratara ditangkap. Dari saku celana Mm, warga menemukan kunci T berikut dua mata kunci yang diduga akan dipakai dalam melancarkan aksi tersebut dan sebilah senjata tajam dari balik pinggangnya. Atas temuan tersebut, terduga pelaku yang merupakan warga Desa Sungai Baung, Kecamatan Rawas Ulu, Kabupaten Mura-
IST
PENCURIAN–Mm, terduga pelaku pencurian diamankan di Mapolsek Rawas Ulu. tara tersebut diserahkan warga ke Polsek setempat, Sabtu (16/6). Kapolres Musirawas
AKBP Bayu Dewantoro melalui Kapolsek Rawas Ulu Iptu Ujang AR mengatakan sebelum tertang-
kap pelaku sempat kabur dari kepungan warga yang sudah curiga. “Pelaku sempat lari dan akhirnya tertangkap di halaman SMPN Sungai Jauh Kecamatan Rawas Ulu,” kata Iptu Ujang, Senin (18/6). Dirinya melanjutkan, setelah berhasil ditangkap, kemudian warga langsung melakukan penggeledahan terhadap Mm dan ditemukan barang bukti sebilah pisau serta kunci T di saku nya. “Saat ini yang bersangkutan telah diamankan dan masih menjalani pemeriksaan lebih lanjut oleh petugas guna mengungkap aksi kejahatan yang diduga pernah melibatkan nya. wan
Palembang, BP Untuk mengantisipasi bentrokan seperti beberapa waktu lalu, sebanyak tiga kompi atau 300 lebih aparat kepolisian dikerahkan guna mengamankan pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Empat Lawang. Hingga saat ini, Kepolisian telah menetapkan lima tersangka dan dua diantaranya adalah oknum kepala desa Martapura dan Desa Padang Tepong yakni Wak Mat dan Ateng. Kapolda Sumsel Irjen Pol Zulkarnain Adinegara mengatakan, dua oknum kades diduga sebagai provokator aksi kerusuhan dan hasil tes urine menyatakan keduanya positif mengandung narkoba. Bahkan berdasarkan hasil pemeriksaan sementara yang telah dilakukan, salah satu oknum kades yang turut diamankan tersebut diduga merupakan pengedar narkoba. “Tidak menutup kemungkinan pelaku akan bertambah. Pastinya saat ini masih dilakukan penyidikan lebih lanjut,” ujar Zulkarnain. Kapolda berujar, untuk barang bukti senjata api yang digunakan pelaku saat kerusuhan masih dalam pengembangan dari mana asal usul senjata api, termasuk jenis dan milik siapa senjata api tersebut. Mengenai apakah ada oknum aparat yang terlibat, Zulkarnain menegaskan belum bisa dipastikan kebenarannya. Dikarenakan masih dalam penyidikan petugas. “Intinya saat ini masih dalam penyidikan petuas lebih lanjut. Kita minta pada pilkada nanti tetap aman dan kondusif. Tiga
IST
Kapolda Sumsel Irjen Pol Zulkarnain Adinegara kompi Brimob akan mengamankan Empat Lawang saat hari pencoblosan,” ujarnya. Sementara itu, Kapolres Empat Lawang AKBP Agus Setyawan mengatakan, Polda Sumsel mengerahkan tiga kompi untuk menambah kekuatan pengamanan. Pasukan itu akan ditempatkan di setiap kantor kepolisian sektor termasuk obyek-obyek vital. “Rencananya, tiap kantor kepolisian sektor akan ditempatkan minimal satu pleton atau 30 orang petugas. Terkecuali di Kecamatan Ulu Musi akan disiapkan dua pleton, karena merupakan daerah terjadinya bentrokan,” katanya. Kekuatan tersebut didatangkan dari jajaran Polda Sumsel, sejumlah bantuan Polres daerah terdekat, termasuk satu kompi pasukan dari Polda Bengkulu. “Pasukan dari Polda Bengkulu akan didatangkan pada 21 Juni nanti,” ucapnya. idz
Kapolsek Tembak Pencuri di Rumah Tetangga Palembang, BP Kapolsek Kemuning AKP Robert P Sihombing menembak mati salah satu komplotan pelaku pencurian yang sedang menyatroni rumah tetangganya di Komplek Pesona Bandara, Kelurahan Talang Jambe, Kecamatan Sukarami Palembang. Akibat peristiwa yang terjadi Minggu (17/ 6) tersebut pelaku bernama Artino (38) warga Desa Simpang Nibung, Kecamatan Singkut, Kabupaten Sarolangun, Jambi tewas setelah terlibat baku tembak. Kejadian berawal ketika tiga spesialis bobol rumah kosong bersenjata api terpergok mencuri, lalu terjadi baku tembak dengan mantan Kanit Pidum Polresta Palembang ini. Akhirnya salah satu pelaku roboh setelah peluru Kapolsek menembus perut, dada dan kakinya, sedangkan dua pelaku lainnya berhasil melarikan diri. Menurut Robert, awal kejadian ia mendengar suara pintu terbuka dari rumah tetangganya, Rendi. Padahal tetangganya itu diketahui
sedang mudik. Merasa ada yang tak beres, maka Robert mengintai dan mendekati rumah tetangganya. Setelah didekati ia melihat pria tidak dikenal berada di dalam rumah tetangganya tersebut. Kemudian dilihatnya salah satu pelaku keluar dari pintu belakang dan karena melihat kedatangannya, salah satu pelaku sempat melepaskan tembakan, sehingga terjadi baku tembak. Setelah salah satu pelaku dilumpuhkan, tak lama datang anggota Polsek Sukarami yang tiba di lokasi kejadian dan mengevakuasi pelaku ke rumah sakit. Serta dari tangan pelaku, petugas juga mengamankan barang bukti satu unit sepeda motor Honda Beat milik pelaku, kunci L, dompet berisi, SIM A, tiga unit ponsel, masker dan kopcah milik pelaku. Serta tiga buah gelang, satu buah kalung emas, dua anting dan dua cincin yang diduga milik korban Rendi. Sedangkan saat ini kasusnya ditangani Polsek Sukarami Palembang. idz
Angka Lakalantas Meningkat Palembang, BP Selama Ramadan tahun ini jumlah kecelakaan lalulintas mengalami peningkatan meningkat dari tahun lalu. Secara persentase, jumlahnya naik sekitar 60 persen. Kapolda Sumsel Irjen Pol Zulkarnain Adinegara mengatakan, kecelakaan lalulintas didominasi kendaraan roda dua. Kecelakaan disebabkan berbagai hal, seperti pelanggaran rambu lalulintas, melawan arus, serta tidak mengenakan helm. “Selain itu, jalan yang sudah bagus menyebabkan pengemudi melajukan kendaraannya dengan kecepatan tinggi. Dengan kecepatan tinggi kontrol terhadap
kendaraan berkurang, sehingga potensi kecelakaan meningkat,” ujar Kapolda. Lokasi kecelakaan kebanyakan terjadi di kawasan Banyuasin dan Jalan Lintas Timur. Untuk di Banyuasin sendiri seperti di jalan lintas Palembang-Betung, terdapat penyempitan jalan bottle neck, serta jalan yang bergelombang yang berpotensi menyebabkan kecelakaan. “Untuk di jalintim sendiri banyak titik kemacetan seperti pasar tumpah, sehingga arus kendaraan lebih padat,” jelasnya. Untuk aksi pelemparan batu terhadap bus di kawasan Mesuji, Kabupaten OKI, Kapolda menegaskan para pelaku sudah diproses.
“Untuk kejadian ini diketahui baru sekali terjadi, jadi tidak bisa disebut teror. Para pelaku pun masih dibawah umur dan pengakuan nya melakukan pelemparan karena iseng,” jelasnya. Berdasarkan analisa dan evaluasi Direktorat Lalulintas Polda Sumsel, laka lantas terus mengalami penurunan sejak lima tahun terakhir. Tercatat jumlah Lakalantas di Sumsel 2017 yakni sebanyak 1.137 kejadian. Dirlantas Polda Sumsel, Kombes Pol M Taslim CH menerangkan di 2013 jumlah kecelakaan yang terjadi di Sumsel yakni sebanyak 2362 kejadian. Kemudian di 2014, sebanyak 1.872
kejadian. Di 2015, angka kecelakaan kembali menurun, hanya 1.662 kejadian, di 2016 jumlahnya sebanyak 1.496 kejadian dan terakhir 2017 berada diangkat 1.137 kejadian. “Penurunan ini berkat upaya yang telah dilakukan pihak kepolisian seperti melakukan razia dan lain sebagainya,” katanya. Kedua faktor perilaku pengemudi seperti balapan liar, melanggar rambu dan lain sebagainya. Ketiga, faktor kendaraan seperti rem tidak berfungsi, kemudi kurang baik, ban kurang baik dan lain sebagainya. Sedangkan faktor keempat yakni faktor jalan seperti jalan berlubang, jalan licin dan lain sebagainya. idz
IST
TEMBAK–Artino terkapar setelah ditembak aparat.
INSPIRASI SUMSEL BERITAPAGI
SELASA, 19 JUNI 2018
HALAMAN
20
Gubernur Ajak Masyarakat Sumsel Lupakan Perselisihan dan Saling Memaafkan H
UJAN lebat tak mengu rungkan niat masyarakat Kota Palembang untuk beribadah khususnya melaksanakan sholat Idul Fitri 1 Syawal 1439 Hijriah di Masjid Agung Palembang. Termasuk segenap pegawai dan pejabat Pemerintahan Kota (Pemkot) Palembang serta Penjabat Sementara (PJs) Walikota Palembang Akhmad Najib, anggota DPRD Kota Palembang hingga Gubernur Sumatera Selatan H Alex Noerdin melaksanakan shalat Ied Fitri bersama di Masjid Agung. Shalat Idul Fitri di Masjid Agung dipimpin Imam Besar Masjid Agung Palembang Ustadz KH. Nawawi Dencik Al Hafidz dan Khotib Alhabib Muhammad Bin Taufik Bin Syahab. Gubernur H Alex Noerdin mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1 Syawal 1439 H bagi seluruh umat muslim di Sumsel. Alex menyebutkan tahun 2018 merupakan tahun akhir masa jabatannya sebagai Gubernur Sumsel. Selama periode kedua kepemimpinannya, Pemprov Sumsel telah banyak berbuat untuk kemajuan pembangunan Sumsel. Di samping itu, masih banyak juga pembangunan yang belum selesai bahkan ada yang belum dilaksanakan. “Tahun ini saya harus berhenti dari Gubernur Sumsel karena sudah dua periode dan tidak boleh tiga periode. Pembangunan yang belum selesai dan belum dilaksanakan, biarlah semua itu nantinya diteruskan oleh gubernur yang
selanjutnya,” ujar Alex. Di hari yang fitri, Gubernur mengajak semua lapisan masyarakat Sumsel untuk saling melupakan semua perselisihan dan perbedaan dan saling memaafkan antarsesama mengawali hari baik Idul Fitri.
“Mari lupakan semua perselisihan dan perbedaan, bersatu kita menghadap ke depan mengawali hari yang baik ini. Kita punya dua agenda penting Pilkada dan Asian Games, mudahmudahan diridoi Allah dan semua berjalan lancar,” kata Alex
Noerdin. Menurut Gubernur, Provinsi Sumsel saat ini sedang bersiap menyelenggarakan dua agenda besar tahun 2018 yakni Pilkada Serentak 27 Juni dan Asian Games 18 Agustus mendatang. Untuk suksesnya dua agenda
penting tersebut, Gubernur mengharapkan dukungan semua lapisan masyarakat dengan bersama menjaga suasana yang kondusif. “Mari bersama kita sukseskan dua agenda penting ini. Mari kita jaga bersama suasana kondusif
seperti sekarang ini dengan tetap rukun antaretnis dan antarumat beragama. Alhamdulillah Sumatera Selatan saat ini sudah dikenal zero konflik,” katanya. Sedangkan PJs Walikota Palembang Akhmad Najib merasa bangga akan kerukunan umat beragama di Kota Palembang. Betapa tidak, Palembang merupakan kota zero konflik sehingga ini menjadi salah satu alasan Kota Palembang ditunjuk menjadi tuan rumah Asian Games 2018. “Tak diragukan lagi, masyarakat Kota Palembang adalah masyarakat yang toleran, sehingga tidak ada catatan konflik SARA,” katanya. Menurutnya, selain dikenal sebagai kota yang zero konflik, masyarakat Kota Palembang juga dikenal keramahannya, bahkan hingga kulinernya pun sudah mendunia. “Terakhir, lebih dari tujuh ton pempek diekspor dari Palembang baik untuk dalam maupun luar negeri per harinya,” katanya. Najib mengaku, pihaknya masih membutuhkan dukungan masyarakat Kota Palembang untuk dapat memajukan Kota Palembang khususnya pada saat perhelatan Asian Games 18 Agustus 2018 mendatang. “Tak hanya itu, saya juga minta masyarakat agar terus menjaga kondusifitas Kota Palembang mengingat akan ada beberapa momen besar yang berlangsung seperti Pilkada serentak 2018 dan Asian Games,” katanya.adv