BERITAPAGI - Selasa, 26 Maret 2019

Page 1

SELASA 26 MARET 2019

Hotline: 0711-372323

Nomor 4681 Tahun Ke-14 Terbit 12 Halaman

beritapagi.co.id twitter.com/hu_beritapagi

Eceran Rp3.000 Langganan Rp85.000

Untuk Kemajuan Masyarakat Sumsel

Luar Kota Tambah Ongkos Kirim

facebook.com/beritapagi.co.id

Tarif Ojek ‘Online’ Dibagi 3 Zona Berlaku Mulai 1 Mei Tarif ojek online dibagi tiga zonasi. Zona I (Sumatera dan Bali), Zona II (Jabodetabek), dan Zona III (Sulawesi di luar Bali, Maluku, dan NTB). Sebesar 20 persen merupakan biaya tidak langsung di aplikator, dan 80 persen hak pengemudi. Jakarta, BP Setelah sekian lama ditunggu, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akhirnya resmi menetapkan tarif ojek online. Tarif Zonasi I (Sumatera - Tarif Batas Bawah - Tarif Batas Atas - Biaya Jasa Minimal

ojek online ini ditetapkan melalui Keputusan Menteri Perhubungan tentang Pedoman Perhitungan ke halaman 11 kol 3

dan Bali) : Rp 1.850/Km : Rp 2.300/Km : Rp 7.000-Rp 10.000/Km

Zonasi II (Jabodetabek) - Tarif Batas Bawah : Rp 2.000/Km - Tarif Batas Atas : Rp 2.500/Km - Biaya Jasa Minimal : Rp 8.000-Rp 10.000/Km

LIPUTAN6.COM/ARYA MANGGALA

OJEK ONLINE–Ribuan pengemudi ojek online bergerak dari IRTI Monas menuju seberang Istana Merdeka untuk menuntut pemerintah melakukan rasionalisasi tarif, beberapa waktu lalu.

Revisi Jadwal, Alex Noerdin ke Brasil Temui Ronaldinho Final AN Cup Tetap Berlangsung

Jesslyn Lim

Jadi ‘Host’ Deg-degan ‘MORNING SHOW’, program informasi terbaru dari Trans7 akan menemani kegiatan di pagi hari. Program ini turut menampilkan seorang model terkenal, Jesslyn Lim, sebagai host. Menjadi host merupakan pengalaman terbaru bagi alumni model Asia’s Got Talent ini. Menariknya, Jesslyn ke halaman 11 kol 1 JADWAL SHALAT PALEMBANG DAN SEKITARNYA DZUHUR ASHAR MAGHRIB I S Y A 12.10 15.17 18.12 19.21 SUBUH (27/3): 04.49

HotNews... Pria Telanjang Paksa Naik ke Pesawat SEORANG pria tanpa busana ditahan otoritas bandara di Rusia saat hendak naik ke dalam pesawat. Dilansir The Independent, Senin (25/3), pria itu mencoba naik pesawat dalam keadaan telanjang dan sambil berteriak. Dia beralasan melakukan hal itu karena pakaian hanya akan menghambat gerakannya dan membuatnya kurang aerodinamis. Menurut penuturan seorang saksi mata, calon penumke halaman 11 kol 1

Palembang, BP Tertundanya kedatangan bintang sepakbola dunia asal Brasil Ronaldinho ke Palembang pada 31 Maret mendatang, tidak berpengaruh pada jadwal pelaksanaan turnamen sepakbola All Star Tour Sumatera Selatan Alex Noerdin Cup 2019. Seluruh perwakilan tim kabupaten dan kota se Sumsel tetap menjalani laga 18 besar di Stadion Bumi Sriwijaya hingga laga final pada Rabu (27/3). Pada laga final Rabu besok akan dilangsungkan seremoni pembagian ha-

Zonasi III (Sulawesi - Tarif Batas Bawah - Tarif Batas Atas - Biaya Jasa Minimal

di luar Bali, Maluku, dan NTB) : Rp 2.100/Km : Rp 2.600/Km : Rp 7.000-Rp 10.000/Km

Hujan Angin Robohkan Halte dan Pohon Palembang, BP Hujan deras disertai angin kencang melanda Kota Palembang, Sumatera Selatan. Beberapa fasilitas umum rusak dan sejumlah pohon tumbang. Hujan deras serta angin kencang terjadi pada Senin (25/3) sore. Halte di Jalan Basuki Rahmat roboh dan tenda acara istighotsah di halaman Polda

Sumsel porak-poranda. Selain dua lokasi itu, ada pula pohon tua di komplek rumah susun di daerah 24 Ilir yang tumbang. Sementara di area parkir kampus Setia Negara sebuah pohon tumbang menimpa motor. Salah seorang warga, Hendra menyebut sebeke halaman 11 kol 1

BP/SYAIRUL

ke halaman 11 kol 3 H Alex Noerdin, penggagas dan pembina turnamen Alex Noerdin Cup.

ROBOH–Halte Trans Musi di Jl Basuki Rahmat roboh akibat angin kencang disertai hujan, Senin (25/3).

Semen Baturaja Gandeng Milenial Gelar Kelas Kreatif KELAS KREATIF– Aby Salam sebagai salah satu professional make up artist saat memberikan materi kepada peserta kelas kreatif BUMN oleh PT Semen Baturaja (Persero) Tbk di Ballroom Soma, Palembang, Senin (25/3). BP/SYAIRUL

Ratusan milenial berasal dari sejumlah sekolah dan universitas di Palembang mengikuti kelas kreatif BUMN oleh PT Semen Baturaja (Persero) Tbk di Ballroom Soma, Senin (25/3). Kelas yang diikuti yakni kelas public speaking, e commerce, make up artis, dan fashion design. KEGIATAN kelas kreatif BUMN ini dilaksanakan dalam rangka menyambut dan memeriahkan HUT ke-21 Kementerian BUMN yang jatuh pada tanggal 13 April 2019. Rangkaian perayaan HUT Kementerian BUMN kali ini mengangkat tema “Kerja Nyata BUMN Untuk Negeri” yang

kegiatannya telah digelar dari bulan Maret sampai April 2019. Kegiatan ini diselenggarakan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan serta menumbuhkan jiwa wirausaha khususnya bagi generasi milenial. Kelas kreatif BUMN ini dibuka dengan Seminar Motivasi dengan tema Entrepreneurship yang menghadirkan Owner Bakso Granat Mas Azis, Abdul Anzisy. Kemudian dilanjutkan dengan pelaksanaan Kelas Kreatif BUMN yang dibagi menjadi empat kelas dengan topik dan narasumber inspiratif yang berbeda-beda pula, yakni kelas public speaking dengan pembicara Dian Mirza yang merupakan News Anchor di stasiun ke halaman 11 kol 3


NASIONAL BERITAPAGI

LINTAS POLITIKA

Gunung Merapi Keluarkan Awan Panas GUNUNG Merapi kembali mengeluarkan awan panas guguran, Senin (25/3). Tercatat hingga pukul 09.00 WIB awan panas terjadi sebanyak tiga kali. Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) mencatat awan panas guguran ini terjadi tiga kali. Pertama terjadi pada pukul 04.24 WIB. Kemudian terjadi lagi pada pukul 06.17 WIB dan terakhir pukul 08.58 WIB. Kepala BPPTKG Hanik Humaida mengatakan, awan panas guguran pada pukul 04.24 memiliki jarak luncur 1.000 meter. Awan panas guguran ini berdurasi 108 detik. “Pukul 06.17 WIB terjadi awan panas guguran dengan durasi 104 detik. Jarak luncur 1.000 meter ke arah hulu kali Gendol,” ujar Hanik dalam keterangan tertulisnya dilansir vivanews. Awan panas guguran kembali terjadi di pukul 08.58 WIB. Awan panas guguran ini memiliki jarak luncur 900 meter dengan durasi 90 detik. Awan panas guguran ini mengarah ke kali Gendol. Hanik menjelaskan, hingga saat ini belum ada perubahan status Gunung Merapi. Gunung Merapi masih berstatus waspada atau level II sejak 21 Mei 2018 yang lalu. “Rekomendasi kami tetap sama. Radius tiga kilometer dari puncak Gunung Merapi agar dikosongkan dari aktivitas penduduk. Pendakian untuk sementara tidak direkomendasikan. Masyarakat diminta tetap tenang dan selalu waspada,” tutur Hanik. mik

Satu Pekerja Tertimbun Longsoran Gunung Kapur SEBUAH bukit kapur yang dijadikan tambang milik PT Cahaya Putra di Desa Grenden, Kabupaten Jember, mengalami longsor dan menimpa para pekerja dan beberapa kendaraan di bawahnya. Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Jember Heru Widagdo menjelaskan, kejadiannya longsornya bukit kapur terjadi Senin (25/3) pagi. BPBD Kabupaten Jember sendiri menerima laporan warga sekitar pukul 09.00 WIB dan langsung menindaklanjuti dengan melangsungkan operasi pencarian. “Dua pekerja berhasil dievakuasi oleh rekan kerjanya sementara satu pekerja masih tertimbun dan dalam timbunan material,” jelas Heru dilansir Okezone. Setidaknya dua pekerja dirawat lantaran menderita luka ringan dan sesak nafas tengah dirawat Klinik Graha Puger Sehat. Sedangkan enam kendaraan milik perusahaan tertimbun longsoran. “Saat ini masih proses pencarian satu korban yang masih tertimbun longsoran. Kita mengerahkan alat berat untuk evakuasi,” bebernya. Dia menyatakan pencarian akan terus dilakukan sampai satu pekerja tambang ditemukan. Selain itu demi keamanan lokasi longsoran gunung kapur ditutup untuk umum lantaran masih terdapat beberapa longsoran kecil. “Kami mengimbau warga agar menjauh dari karena sampai laporan ini dibuat masih berlangsung longsor susulan dengan skala kecil,” katanya. mik

SELASA, 26 MERET 2019

HALAMAN

2

Narkotika Semakin Mengkhawatirkan Penanggulangan masalah narkoba harus ditangani secara komprehensif dan didukung inovasi-inovasi dalam melaksanakan program pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba (P4GN).

MERDEKA.COM/DWI NARWOKO

KASUS SUAP–KPK memeriksa tokoh PPP Jawa Timur, Kiai Asep Saifuddin Chalim, dalam penyidikan kasus suap terkait seleksi jabatan di lingkungan Kementerian Agama, di di KPK, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Senin (25/3).

Kiai Asep: Pernyataan Rommy Salah Betul Jakarta, BP Kiai Asep Saifudin Chalim mengaku ditanyai penyidik KPK perihal dugaan jual-beli jabatan yang dilakukan Romahurmuziy alias Rommy. Namun Kiai Asep mengaku tidak tahu sama sekali. “Memang ada pertanyaan apa saya ikut mengetahui semuanya, (saya jawab) nggak, saya nggak tahu,” kata Kiai Asep usai menjalani pemeriksaan di KPK, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Senin (25/3). Selain itu Kiai Asep mengaku tidak mengenal para tersangka dalam perkara itu, kecuali seorang atas nama Haris Hasanuddin. Haris merupakan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kakanwil) di Jawa Timur. “Pernah kira-kira 25 tahun lalu jadi murid saya selama kurang lebih 3 tahun. Tiap pagi mengaji di tempat saya. Saat itu saya kenal dan bisa baik ketika mengaji,” ujar Kiai Asep dilansir detikcom. Dalam pusaran perkara ini Rommy disangka KPK menerima suap dari Haris karena membantunya mendapatkan jabatan sebagai

Kakanwil Kemenag Jatim. Rommy kemudian membela diri bila dirinya hanya meneruskan aspirasi serta mendapat rekomendasi dari sejumlah tokoh termasuk Kiai Asep. Rommy menyebut Kiai Asep sebagai salah satu tokoh yang merekomendasikan Haris. Namun Kiai Asep menepisnya. “Jelas kalau saya merekomendasi itu salah betul,” kata Kiai Asep. Selain Kiai Asep, Rommy turut menyebut nama Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa yang juga memberikan rekomendasi. Namun Khofifah juga membantahnya. Rommy dan Haris telah ditetapkan KPK sebagai tersangka. Selain keduanya, KPK juga menetapkan Kepala Kantor Kemenag Gresik Muhammad Muafaq Wirahadi sebagai tersangka. Muafaq juga disangka memberi suap ke Rommy untuk urusan jual-beli jabatan. Namun KPK menduga ada aktor lain di Kemenag dalam kasus ini. Sebab, menurut KPK, Rommy tidak memiliki wewenang untuk pengisian jabatan di Kemenag. Sementara itu, Mahfud Md kembali menyinggung

tentang mantan Ketua Umum PPP Romahurmuziy (Rommy). Mahfud kemudian menjabarkan tentang ‘ritualitas’ yang kerap dilakukan para pejabat yang terjaring operasi tangkap tangan (OTT) KPK. “Ritualitas orang ditangkap itu ada tiga. Pertama bilang bahwa saya ini dijebak, padahal nggak mungkin,” kata Mahfud. Mahfud menyebutkan orang yang terjaring OTT KPK pasti telah dipantau KPK sejak lama sehingga bukan dijebak. Kemudian ritual kedua yang disebut Mahfud yaitu tentang ‘korban politik’. “Dibilang saya ini korban politik. Selalu begitu dan juga tidak ada jawaban lain orang yang OTT itu. Selama ini begitu,” ucap Mahfud. “Nanti sesudah diperiksa, ditunjukkan bukti-bukti awalnya, ini kamu tanggal sekian kamu bicara begini, janjinya ini, tanggal sekian ganti HP (handphone/telepon seluler) nomor ini dan seterusnya. Baru dia (bilang) oh iya,” imbuh Mahfud. Ritual berikutnya disebut Mahfud ketika orang yang tertangkap itu mulai diadili di persidangan. Ri-

tual itu disebut Mahfud terjadi ketika orang itu mengajukan eksepsi atau nota keberatan atas surat dakwaan. “Lalu ritual berikutnya, kalau sidang nanti yang pertama itu eksepsi, saya menolak itu semua. Mengajukan eksepsi atas dakwaan jaksa penuntut umum. Kan selalu begitu urutannya,” ucap Mahfud. Kembali mengenai Rommy, Mahfud menyebut mantan Ketua Umum PPP itu baru pada tahap ritual pertama. Namun menurut Mahfud nantinya Rommy akan melewati ritualitas setelahnya. “Sekarang Rommy baru sampai pada tahapan untuk menyatakan dijebak. Kemudian bilang tidak kenal, bilang direkomendasi orang, menyampaikan aspirasi baru sampai itu,” ujarnya. “Tapi semua sampai saat itu kalau KPK membawa ke pengadilan itu hasilnya sama nanti sebentar lagi diajukan ke pengadilan, eksepsi yang dibuat. Eksepsi itu penolakan bahwa itu tidak benar. Setelah sidang kedua dan ketiga masuk materi nggak bisa menolak,” sambungnya. mik

Status Gunung Anak Krakatau Turun Jadi Waspada Jakarta, BP Aktivitas vulkanologi Gunung Anak Krakatau di Selat Sunda, Lampung menurun dari Level III atau Siaga menjadi Level II atau Waspada terhitung sejak Senin 25 Maret 2019 pukul 12.00 WIB. Potensi erupsi tetap masih ada, meski kecil. Pusat Vulkanologi Dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG), Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyatakan, menyusul menurunkan status Gunung Anak Krakatau, radius aman sekarang menjadi 2 kilometer (Km) dari kawah. Padahal sebelumnya 5 Km. “Berdasarkan hasil pengamatan, analisis data visual maupun instrumental hingga tanggal 25 Maret 2019, tingkat aktivitas Gunung Anak Krakatau diturunkan dari Level III menjadi Level II,” kata Kepala

Badan Geologi Rudy Suhendar di Kementerian ESDM Jakarta, Senin (25/3). Ia menjelaskan, tingkat aktivitas Gunung Anak Krakatau cenderung menurun walaupun berfluktuasi kecil. Potensi erupsi masih ada, namun dengan intensitas yang kecil dibandingkan periode erupsi Desember 2018 dan sebaran material hasil erupsi yang membahayakan hanya tersebar pada radius 2 Km dari kawah aktif Gunung Anak Krakatau. Hasil pengamatan dan analisis data visual maupun instrumental hingga tanggal 25 Maret 2019, tingkat aktivitas Gunung Anak Krakatau cenderung menurun walaupun berfluktuasi kecil. Potensi erupsi masih ada, namun dengan intensitas yang kecil dibandingkan periode erupsi Desember 2018 dan sebaran material hasil erupsi yang

membahayakan hanya tersebar pada radius 2 km dari kawah aktif Gunung Anak Krakatau. Rudy menyebutkan, secara visual Gunung Anak Krakatau, pasca periode erupsi intensif sejak Juni 2018-9 Januari 2019, masih sesekali mengeluarkan letusan asap putih uap air dengan tinggi kolom asap maksimal mencapai 1.000 meter di atas puncak. Pengamatan energi tremor cenderung menurun walaupun berfluktuatif serta tidak memperlihatkan indikasi deformasi yang signifikan pada tubuh gunung api. Masyarakat atau wisatawan dilarang beraktivitas dalam radius 2Km dari kawah aktif Gunung Anak Krakatau. “Masyarakat di wilayah pantai Provinsi Banten dan Lampung harap tenang dan jangan mempercayai isu-isu tentang erupsi Gunung Krakatau yang akan

menyebabkan tsunami, serta dapat melakukan kegiatan seperti biasa dengan senantiasa mengikuti arahan BPBD setempat,” ujar Rudy seperti dilansir dari Antaranews. Gunung Anak Krakatau merupakan salah satu gunung aktif yang berada di Selat Sunda, muncul di antara Pulau Panjang, Pulau Sertung dan Pukau Rakata (Kompleks Vulkanik Gunung Krakatau). Gunung Anak Krakatau sejak pemunculannya pada 11 Juni 1927 hingga 2019, telah mengalami erupsi lebih dari 120 kali dengan waktu istirahat berkisar antara 16 tahun. Erupsi selama lima tahun terakhir adalah letusan abu dan aliran lava. Pada Juni-Desember 2018 erupsi menerus terjadi beberapa kali dengan intensitas energi tremor erupsi terkuatnya terjadi pada September. mik

OC Kaligis Ingin Ajukan PK Lagi Jakarta, BP Hukuman terpidana perkara suap, Otto Cornelis (OC) Kaligis, telah disunat Mahkamah Agung (MA) melalui peninjauan kembali (PK) dari 10 tahun penjara menjadi tujuh tahun. Namun Kaligis masih merasa hukumannya itu terlalu berat. “Kenapa saya ajukan PK kedua? Karena PK pertama halaman 318 faktanya adalah advokat Gary (M Yagari Bhastara Guntur-red) lebih berperan daripada saya. Oleh karenanya, hukuman

saya tidak bisa lebih dari si Gary. Gary cuma 2 tahun dan saya 7 tahun,” kata Kaligis pada wartawan di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Jakarta Pusat, Senin (25/3). Kaligis terjerat dalam perkara suap pada majelis hakim Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Medan yaitu Tripeni, Amir Fauzi, dan Dermawan Ginting. Sedangkan, Gary yang disebut Kaligis tersebut merupakan mantan anak buahnya, yang juga telah divonis karena diyakini

bersalah memberikan suap ke majelis hakim PTUN Medan tersebut. PK kedua yang diajukan Kaligis ini disebutnya karena Gary memiliki peran yang lebih tinggi darinya. Kaligis melandaskan pendapatnya itu pada putusan MA dalam PK pertama yang diajukannya. “Tidak ada satu sen pun barang bukti uang THR disita dari tangan saya. Hakim Tripeni tidak tahu apa isi bungkusan yang diberi oleh advokat Gary,” sebut Kaligis dilansir detikcom.

Kaligis kemudian menunjukkan putusan MA untuk PK yang pertama diajukannya. Dia menyebutkan, MA berpendapat bila dirinya seharusnya divonis sama atau mendekati besaran hukuman yang diterima Gary. “Advokat Gary dengan bukti gratifikasi yang nyata divonis 2 tahun dan sekarang telah bebas. Tahun ini saya berumur 77 tahun, sakit-sakitan dan kalau masih saja ada disparitas yang begitu besar, saya baru bebas di usia 80 tahun,”

ucap Kaligis. Putusan PK yang pertama diajukan Kaligis itu diketok pada Desember 2017. MA saatini mengkorting vonis Kaligis dari 10 tahun penjara menjadi 7 tahun penjara. Padahal sebelumnya Kaligis divonis 5,5 tahun penjara di tingkat pertama. Hukuman itu kemudian diperberat di tingkat banding menjadi tujuh tahun dan menjadi 10 tahun di tingkat kasasi. Saat ini Kaligis masih menjalani masa hukumannya di Lapas Sukamiskin, Bandung. mik

Jakarta, BP Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Komjen Heru Winarko mengatakan, peredaran narkotika di Indonesia semakin mengkhawatirkan. “Untuk menanggulangi permasalahan narkoba tersebut perlu ditangani secara komprehensif dan integral dengan langkah-langkah yang menyeluruh baik dari segi pengurangan permintaan (demand reduction) maupun pengurangan pasokan (supply reduction). Upaya tersebut tentu harus didukung dengan inovasi-inovasi dalam pelayanan publik P4GN,” kata Komjen Heru Winarko, saat membuka Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) BNN, Senin(25/3). Rapat tersebut diikuti seluruh jajaran BNN mulai provinsi hingga kabupaten/ kota seluruh Indonesia. Ia mengatakan, Rapimnas ini bertujuan untuk menyamakan persepsi dalam pemantapan pelaksanaan P4GN tersebut. Sebab, tidak ada satupun tempat yang bebas dari peredaran narkoba di Indonesia ini. “Jeratan kejahatan narkotika yang merupakan musuh nyata dan mengancam seluruh nyata dan mengancam seluruh sendi kehidupan masyarakat mulai dari lingkungan pendidikan sampai dengan lingkungan desa mengingat tidak ada satupun wilayah Indonesia yang terbebas dari ancaman narkoba termasuk Lapas,” ucap Heru.

Heru kemudian memaparkan hasil pengungkapan narkotika BNN bersama Polri di tahun 2018. Ia mengatakan, pada tahun 2018 sebanyak 40.553 kasus telah diungkap dan menyita puluhan ton narkotika mulai dari ganja hingga sabu. “Berdasarkan data tahun 2018 diketahui bahwa pengungkapan kasus tindak pidana narkoba oleh BNN dan Polri sebanyak 40.553 kasus yang melibatkan 53.251 tersangka. Barang bukti yang disita pada tahun 2018, antara lain ganja sebanyak 41,3 ton, sabu sebanyak 8,2 ton, dan ekstasi sebanyak 1,5 juta butir,” paparnya. Selain itu, ia mengatakan, jumlah penyalahgunaan narkoba di Indonesia pada tahun 2018 juga cukup mengkhawatirkan khususnya di kalangan pelajar dan pekerja. Ia menyebutkan, setidaknya ada 2.297.492 pelajar atau mahasiswa pernah menyalahgunakan narkoba di tahun 2018, sedangkan pekerja sebanyak 1.514.037 orang. “Diketahui bahwa prevalensi penyalahgunaan narkoba pada kelompok pelajar dan mahasiswa sebesar 3,21 persen atau setara dengan 2.297.492 pelajar atau mahasiswa pernah menyalahgunakan narkoba pada tahun 2018. Sedangkan, kelompok pekerja sebesar 2,1 persen atau setara dengan 1.514.037 pekerja pernah menyalahgunakan narkoba pada tahun 2018,” sebutnya. mik

Awal Ramadhan 6 Mei 2019, Idul Fitri 5 Juni Jakarta, BP Pimpinan Pusat Muhammadiyah menetapkan 1 Ramadhan 1440 Hijriah jatuh pada 6 Mei 2019. Ketetapan itu berdasarkan hasil hisab hakiki wujudul hilal yang dipedomani oleh Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah. Muhammadiyah juga menentukan 1 Syawal 1440 H bertepatan dengan tanggal 5 Juni 2019. Sedangkan 1 Zulhijah 1440 H akan jatuh pada 2 Agustus 2019. “Demikian maklumat ini disampaikan untuk dilaksanakan dan agar menjadi panduan bagi warga Muhammadiyah. Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan rahmat dan hidayah-Nya kepada kita,” demikian penggalan Maklumat Muhammadiyah dilansir detikcom, Senin (25/3). Maklumat PP Muhammadiyah itu bernomor 01/ MLM/1.0/E/2019 tentang Hasil Hisab Ramadan, Syawal, dan Zulhijah 1440 H. Maklumat ditandatangani oleh Ketum PP Muhammadiyah Haedar Nashir dan Sekretaris Agung Danarto. Sementara itu, Kementerian Agama (Kemenag) belum menentukan awal bulan Ramadhan. Kemenag biasanya akan melakukan pemantauan terlebih dahulu kemudian hasilnya akan dibahas di dalam sidang isbat. mik

Lagi, Terduga Teroris Jaringan Sibolga Ditangkap Jakarta, BP Seorang pria berinisial K ditangkap karena diduga terkait teroris jaringan Jamaah Ansharut Daulah (JAD). Polisi menyebut K masih satu jaringan dengan terduga teroris di Sibolga, Sumatera Utara, Abu Hamzah. Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigadir Jenderal Polisi Dedi Prasetyo mengatakan, K yang masuk dalam DPO ditangkap di Lampung. “Masih ada sleeping cell yang masih terus bergerak. Dan mereka terus dimonitor oleh Densus 88. Yang ditangkap di Lampung adalah seorang DPO. Yang bersangkutan, atas nama K, sudah diikuti sekian lama, paska penangkapan P (teroris Lampung RIN alias Putra Syuhada),” kata Dedi di Mabes Polri, Senin (25/3). Dedi menjelaskan, K ditangkap di Lampung Utara pada Jumat, 22 Maret 2019. K sebelumnya merupakan anggota JAD Lampung pimpinan Ujang.

Namun setelah Ujang ditangkap, K beralih ke kelompok Abu Hamzah. “Keterlibatannya sebagai anggota JAD Lampung yang dipimpin Saudara Ujang, yang sudah ditangkap paska kejadian peledakan bom Surabaya,” kata Dedi dilansir vivanews. Dedi menerangkan, K diketahui telah menjalani latihan militer atau idad di wilayah Lampung. Polisi menyita barang bukti berupa ponsel milik K yang berisi percakapannya dengan kelompok JAD. “Dia secara aktif di dalam kelompok Lampung ini mengikuti kegiatan idad atau latihan militer, termasuk dengan P (RIN alias Putra Syuhada) yang sudah ditangkap. Barang buktinya HP dan jaringan komunikasi dengan kelompoknya,” ucap Dedi. Terakhir, Dedi merangkum ada 10 terduga teroris yang berhasil diamankan terkait jaringan JAD Abu Hamzah (Sibolga - Tanjung Balai, Lampung, Klaten) sejak 10 Maret 2019. mik


KOTA BERITAPAGI

Ombudsman Buka Posko Pengaduan Palembang, BP Ombudsman Republik Indonesia Perwakilan Sumatera Selatan membuka posko pengaduan terkait pelaksanaan Ujian Nasional (UN) pada tahun ini. Meski sistem ujian sudah menggunakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK), namun Ombudsman tetap mewaspadai adanya indikasi kecurangan pelaksanaan UN. Kepala Perwakilan Ombudsman RI Perwakilan Sumsel M Adrian Agustiansyah mengatakan, pihaknya akan memberantas tindakan Maladministrasi dalam melakukan pengawasan penyelenggaraan pelaksanaan UN di Bumi Sriwijaya. Pihaknya pun akan menurunkan tim khusus yang disebar di sekolah-sekolah. “Ombudsman akan turunkan beberapa tim khusus yang diambil dari bidang pencegahan Ombudsman Sumsel untuk disebar ke berbagai sekolah dalam hal mengawasi pelaksanaan UN,” ujarnya, Senin (25/3). Masih kata Adrian, sebelum pelaksanaan UN akan dimulai, pihaknya telah melakukan koordinasi langsung baik ke Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Sumsel maupun ke beberapa kabupaten/kota yang ada di Sumsel. Meski pada tahun sebelumnya tak didapati kecurangan, kata dia, namun menurut isu-isu yang beredar masih ada prakkter kecurangan khususnya sekolah yag tak menggunakan sistem UNBK. “Isu beredar masih ada kecurangan, maka itu pengawasan akan kita lakukan secara acak,” katanya. Ombudsman Sumsel pun mengingatkan kepada pihak terkait untuk bertanggung jawab dalam pelaksanaan UN dan berpedoman sesuai prosedur yang ditetapkan agar pelaksanaan UN nantinya tidak menemui masalah berarti. “Ombudsman juga membuka posko pengaduan UN. Jika ada indikasi kecurangan silahkan lapor ke kami,” pungkas Adrian. rio

SELASA, 26 MARET 2019

HALAMAN 3

Enam Kelurahan Bersaing Dalam Lomba Penilaian PKK Lomba penilaian kelurahan dan 10 program PKK Kota Palembang Tahun 2019 menyisakan 6 Kelurahan. Diantaranya Kelurahan Keramasan Kecamatan Kertapati yang masuk 6 besar.

Herman Deru Support Pembukaan Rumah Singgah Bangka di Palembang Palembang, BP Demi memudahkan keluarga pasien BPJS di Kepulauan Bangka mendapatkan tempat tinggal saat menjalani pengobatan di rumah sakit-rumah sakit rujukan di Palembang, Gubernur Sumsel Herman Deru langsung menyetujui pengaktifan kembali Rumah Singgah Bangka di kawasan sekitar Taman Wisata Alam (TWA) Puntikayu. Hal itu diungkapkannya saat rapat singkat bersama Bupati Bangka Mulkan, Ketua DPRD Kabupaten Bangka Parulian dan rombongan di Kantor Pusat BSB Jakabaring, Lantai 12, Senin (25/3) siang. ”Bagi saya pribadi ini tidak menjadi masalah. Hanya kalau untuk hibah itu perlu ada proses dan butuh

waktu. Sebelum masuk ke proses itu saran saya ajukan dulu surat pinjam pakai biar mess itu bisa aktifkan lagi termasuk untuk pemeliharaannya. Biar ada legal standing juga agar lebih kuat,” ujarnya. Hal itu kata Herman Deru sama halnya saat Pemprov memberikan bantuan bagi instansi vertikal untuk kebutuhan kantor dan lainnya. “ Silahkan saja, asal jelas siapa yng mengelola listrik, kebersihan dan lainnya,” tambah Herman Deru. Sambil proses pengajuan hibah berjalan, Pemkab Bangka menurutnya boleh saja memasang logo Babel dan Pemprov. Sehingga bangunan tersebut bisa dimanfaatkan sebagai rumah singgah sekaligus difungsikan sebagai kantor penghubung.

”Kalau memang siap bisa kita buka 1 April. Silahkan saja gunakan juga sebagai kantor penghubung,” jelasnya. Sementara itu Bupati Bangka, Mulkan menjelaskan pihaknya sangat senang bisa bersilaturahmi dengan Gubernur Sumsel Herman Deru. Karena sejak dilantik 1 Oktober lalu, baru ada kesempatan ini untuk bertemu. Adapun maksud pertemuan ini kata Mulkan adalah pihaknya ingin meminta dukungan dari Gubernur Sumsel untuk mengaktifkan kembali mess Bangka yang dibangun sejak tahun 80-an di Punti Kayu di atas lahan pemprov seluas sekitar 600 meter persegi. Rencananya bangunan itu akan mereka aktifkan kembali untuk membantu

warga Bangka yang membutuhkan rumah singgah saat menemani keluarga menjalani pengobatan di berbagai rumah sakit rujukan di Palembang. ”Selama ini saat dirujuk ke Palembang warga kami yang memakai BPJS kesulitan mencari rumah singgah dan terpaksa mencari hotel yang membutuhkan biaya tak sedikit. Kami mohon dukungan Pak Gubernur agar ini menjadi rumah singgah bagi warga yang membutuhkan,” ujarnya. Di lahan seluas sekitar 600 meter itu jelasnya pernah mereka bangun mess Bangka pada tahun 80-an. Agar ini lebih termanfaatkan mereka berharap ini bisa dikelola menjadi rumah singgah. nor

Bangunan Cafe Tamsar Ilegal, BPKAD Layangkan SP Satu Palembang, BP Bangunan Cafe Tamsar yang berdiri tanpa ada izin ternyata sudah diberikan Surat Peringatan, (SP) pertama dari Badan Pengelolaan Keuangan Aset Daerah (BPKAD) Kota Palembang pada pekan lalu dan saat ini masih menunggu waktu 7 hari untuk dikirimkan Surat Peringatan, (SP) kedua. Keberadaan Cafe Tamsar (Taman Sari) dipastikan berada di lahan milik Pemerintah Kota Palembang berdasar sertifikat hak milik nomor 1309 dan dilakukan pengoperan hak tahun 2012 dengan nomor 112. “Sudah kita kasih SP satu kepada pemiliknya,” kata Kepala BPKAD Kota PalembangH Hoyin Rizmu melalui bagian aset, Rabu (20/3) saat dihubungi. Ia mengatakan, berdirinya cafe Tamsar ini sempat membuat kaget pihak Badan Pengelolaan Keuangan Aset Daerah (BPKAD) Kota Palembang. Sebab pihaknya tidak pernah memberikan rekomendasi berdirinya cafe yang berbentuk container tersebut. Menurut dia, pada Januari 2019 pihaknya memang mendapatkan surat

haknya akan kembali melayang surat peringatan kedua dan sampai ketiga. “Kita tunggu sampai satu pekan kalau belum diindahkan maka kita kasih peringatan selanjutnya,” katanya. osk

permohonan untuk menempati lahan tersebut. Kemudian, disikapi dengan rapat bersama OPD terkait, Dinas Perhubungan dan Dinas PU-PR dan sudah dibentuk tim dengan tugas masing-masing. Namun, hingga saat ini, pihaknya belum menerima rekomendasi dari instansi terkait termasuk izin untuk perhitungan sewa dan tiba-tiba container tersebut sudah berada di lokasi sehingga dikirimlah SP pertama agar pengelola menghentikan kegiatan hingga clear semua izinnya. “Belum ada perjanjian sewa dengan kami. Karena

besar an sewa sangat ditentukan berapa besar lahan yang dipakai dan itu rekomendasi dari PUPR. Sebelum proses itu tentu pemohon harus melewati

Palembang, BP Ada berbagai aspek menjadi penilaian tim juri, hingga bisa meloloskan 6 Kelurahan tersebut masuk 6 besar. Di antaranya, kesehatan, pendidikan, usaha kerakyatan atau usaha kecil menengah (UKM) dan lainnya. Anggota tim penilai atau juri dari Dinas Koperasi dan UKM Palembang, M Ilyas mengatakan, jumlah peserta lomba terdiri 18 Kelurahan dari 18 Kecamatan di Kota Palembang. 18 Kelurahan itu merupakan hasil seleksi yang dilakukan oleh Kecamatan di masing-masing Kelurahan, sehingga muncul lah satu perwakilan dari setiap Kecamatan. “Tim juri terdiri dari banyak dinas, kami khusus melakukan penilaian d ibidangnya koperasi dan UKM. Kami lihat Kelurahan Keramasan, pembinaan terhadap UKM baik begitu juga dorongan untuk meningkatkan produksinya, disini ada kerajinan songket, tenun, manik-manik dan lainnya. Pemenang lomba ini nantinya akan diumumkan secara terbuka,” katanya, usai melakukan penjurian di Kelurahan Keramasan, Sabtu (23/3). Camat Kertapati, Dwi Yudiansyah mengatakan, potensi yang ada di Kelurahan Keramasan sangat banyak. Terutama soal wisata sungai atau lomba Bidar Mini yang rutin dilakukan setiap tahun. Bahkan, sudah masuk agenda tahunan Pemko Palembang. “Keunggulan Kelurahan Keramasan ini adalah sungainya melalui lomba Bidar Mini, dan tentunya tidak dimiliki tempat lain. Sudah wajar Kelurahan Keramasan masuk 6 besar,” katanya. Untuk terus mendorong dan mengembangkan wisata sungai dan kerajinan daerah, pihak Kecamatan akan melakukan dukungan penuh dan pasilitasi apa saja yang menjadi kebutuhannya. “Alhamdulillah Kelurahan Keramasan Kecamatan Kertapati bisa masuk 6 besar lomba kelurahan. Tentu ini membanggakan,

proses kajian penggunaan lahan, IMB hingga AMDAL Lalin dulu,” katanya. Pihaknya tetap mengawasi bangunan cafe tersebut. Jika masih berdiri pi-

PEMASANGAN IKLAN HUBUNGI FERI : 0711 - 372323 | ADRIAN : 082289633020 | TITI : 082372286200 | CACA : 08127904496 | ABDUR : 089651014310 KEHILANGAN

1 (satu) Buah BPKB Sp. Motor Yamaha Vixion Wrn Merah Th 14, B G - 4 6 0 0 - Z I , Noka:MH31PA004EK46 6774, Nosin:1PA-467036, NoBPKB: K10446376, BPKB An. Agus Permana OPI-041149

1 (satu) Bundel Berkas Proses Mutasi Keluar Daerah, Terdiri Dari BPKB, STNK Asli, Faktur dan Surat Lainnya, Mobil Isuzu Panther Wrn Abu-Abu Mtalik, Th 1996, BG-2345RA, Noka:MHCTBR54BTC021932, Nosin:E021932, NoBPKB:0490792/ SS/2012, BPKB An. Alinuddin Sani OPI-041117

jadi tidak ada lagi anggapan kelurahan ini dipinggirkan, secara pribadi nanti saya akan berikan bonus bagi kelurahan Keramasan yang sudah mengharumkan nama Kecamatan Kertapati,” ujarnya. Lurah Keramasan Nazaruddin, berharap, dengan adanya lomba ini, dapat meningkatkan kinerja pegawai dilingkungan kelurahan dan sekaligus menjadi motivasi bagi semua kelurahan di kota Palembang. “Dengan adanya lomba ini, Lurah dituntut untuk selalu berinovasi dan meningkatkan pelayanan terbaik bagi masyarakat. Saya ucapkan terima kasih kepada Kecamatan Kertapati yang mendukung penuh dan Pemko Palembang yang mempercayakan kami masuk 6 besar dalam lomba ini, tentu kami siap melaksanakan semua program pemerintah, baik pusat, provinsi maupun Pemko Palembang guna terwujudnya Palembang Emas Darussalam 2023,” katanya. Tokoh masyarakat sekitar yang juga wakil rakyat yang duduk di DPRD Palembang, Zainal Abidin, mengatakan, ia sangat mengapresiasi keberhasilan Kelurahan Keramasan, dalam mengembangkan potensi yang ada di wilayahnya . ”Ia berharap ke depan, semua Kelurahan di Palembang bisa mengembangkan potensi diwilayahnya masing-masing. Sehingga perekonomian rakyat meningkat,” katanya. osk


PENDIDIKAN BERITAPAGI

SELASA, 26 MARET 2019

HALAMAN 4

Ini Kata Mendikbud Soal Kendala Hari Pertama UNBK

LINT AS LINTAS PTS Perlu Dukungan LAPORAN Bank Dunia tentang indeks modal insani 2018 menunjukkan baru 68 persen kaum muda di seluruh dunia yang potensinya telah dikembangkan dengan baik. Indonesia memiliki skor 0,53, masih lebih tinggi dari India yaitu 0,44, namun tertinggal dengan Malaysia yang skornya 0,62. Guru Besar Universitas Indonesia (UI) Prof Rhenald Kasali melihat, hal itu menguatkan dugaan bahwa saatnya Indonesia berfokus pada penguatan SDM dengan memberikan dukungan yang lebih besar kepada pihak swasta dan para siswa/mahasiswa. Dia menyambut baik gagasan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang akan memperkuat SDM ke depan. Hadirnya Kartu Indonesia Pintar, Kartu Kuliah, perlu diimbangi dengan stimulus untuk lebih memajukan swasta. “Pelibatan swasta, seperti yang dilakukan oleh lembagalembaga keagamaan maupun non-keagamaan menjadi penting karena mereka memiliki akses dan aset yang cukup besar,” ujarnya dalam seminar Peluang dan Tantangan Ekonomi Indonesia yang digelar Kantor Staf Presiden RI di Surabaya, Senin (25/3). Mengutip data Kemenristekdikti, Rhenald menyebutkan pada 2017 dari total 6,9 juta mahasiswa, 68 persen atau 4,7 juta kuliah di PT Swasta. “Sehingga peningkatan kualitas pendidikan di PT Swasta sangat penting karena menentukan kualitas mayoritas sarjana di Indonesia,” kata dia. PT dan sekolah-sekolah swasta tidak pernah membebankan negara dalam soal pembiayaan. Namun belakangan, agak terganggu menyusul kenaikan gaji guru sekolah negeri yang progresif sementara sekolah swasta harus membiayai sendiri. “Akibatnya sekolah swasta harus meningkatkan pendapatannya, atau kehilangan guru muda yang bagus-bagus,” tandas Rhenald. Dia memaparkan bahwa keadaan keuangan banyak sekolah swasta yang melayani masyarakat berpendapatan rendah kini memang agak memperihatinkan. Namun tak sedikit sekolah swasta yang kualitas dan inovasinya melebihi PTN. Tak sedikit juga yang gurunya mempunyai etos kerja melebihi guru negeri dan tak pernah menuntut diangkat sebagai PNS atau mendapat status pegawai tetap. Bahkan, disiplin sekolah dan kemampuan beradaptasinya tergadap kebaharuan sudah lama diakui. Lulusan-lulusan sekolah swasta yang lolos di PTN rata-rata memiliki survival rate yang tinggi. “Oleh karena itu, stimulus negara untuk memperkuat sekolah-sekolah swasta perlu diberikan negara. Apalagi ke depan janji presiden adalah penguatan mutu SDM,” tutur dia. “Ada baiknya, dukungan beasiswa dari BUMN/swasta bisa menjadi pengurang pajak, seperti pembayaran zakat,” tambahnya. Rhenald juga menunjukkan, saat ini dunia pendidikan tengah bergulat menghadapi dunia baru yang berbeda dengan referensi akademis kemarin. “Kalau anak-anak dipertarungkan dengan artificial intellegence, kita akan lupa menyambut the future of work, yaitu logic berpikir, kreativitas, spirit mencintai lingkungan dan sesama, daya juang, mental petarung, kemampuan bekerja dalam team dan individual, serta kewirausahaan sosial,” paparnya. Dia mengingatkan, para inovator yang menciptakan petangkat-perangkat software dan smart devices tidak pernah belajar TI di bangku sekolah. “Jadi bukan teknis yang harus dibangun, melainkan kemampuan membaca dan mengeksplorasi,” tegasnya. Inisiatif-inisiatif baru berupa partisipasi swasta dapat menjawab kebutuhan, salah satunya adalah The Green School di Bali. Sekolah internasional itu membangun kebaruan dan kini banyak diminati siswa asing dengan belajar gamelan dan tarian bali, menanam padi sambil memahami science. Tahun depan, sekolah yang dipimpin orang bali Dr. Tirka ini akan membuka cabang di New Zealand. fer

BP/SUGIARTO

UNBK – Suasana Ujian Nasional Berbasis Komputer di SMK Negeri 3 Palembang, Senin (25/3)

100% SMK di Sumsel Adopsi Sistem UNBK Seluruh Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Sumsel telah menggelar Ujian Nasional sebagaimana serentak secara nasional dan telah mengadopsi sistem baru yakni Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) dari semula Ujian Nasional Kertas Pensil (UNKP). Palembang, BP Pasalnya, Pemerintah Provinsi Sumsel melalui Dinas Pendidikan telah menginstruksikan agar sekolah mempersiapkan jauh-jauh hari. Demikian dikatakan Kepala Bidang SMK Dinas Pendidikan Sumsel, Erlina

saat meninjau pelaksanaan UNBK di SMK Negeri 3 Palembang, Senin (25/3). “100 persen hari ini (kemarin-red) semua SMK di Sumsel sudah UNBK. Total ada 290 SMK dari 300 SMK yang ada, karena 10 SMK lainnya belum ada kelas XII,” terang Erlina.

Dari 300 SMK tersebut, 113 di antaranya SMK Negeri dan 187 SMK Swasta di seluruh 17 kabupaten/ kota. Disinggung mengenai laporan kendala, Erlina mengaku belum ada kendala yang sangat prinsip. “Hanya ada tadi ada pemadaman listrik fi Pali, tapi sudah diantisipasi dan lancar. Karena kita sudah jauh-jauh hari minta sekolah siapkan genset,” terangnya. Kepala SMKN 3 Palembang Hernawati mengatakan, pelaksanaan UNBK di sekolahnya diikuti 415 siswa dengan tiga sesi selama tiga hari atau 25-27

Maret 2019 ke depan. “Kita siapkan 160 komputer dan 6 server yang bisa digunakan anak-anak untuk UNBK. Hari ini, khusus mata pelajaran Bahasa Indonesia,” urainya. Selanjutnya siswa akan mengikuti UNBK mata pelajaran Matematika, Bahasa Inggris dan satu mata pelajaran produktif atau mata pelajaran sesuai konsentrasi jurusan. “Kami berharap siswa bisa mendapat hasil maksimal, karena persiapan juga sudah maksimal, mulai dari simulasi dan juga kita doa bersama,” pungkasnya. sug

UMM Luncurkan Mobil Listrik Mecantronik Malang, BP Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) meluncurkan mobil listrik Mecantronik di Gedung Rektorat UMM, Senin (25/3). Mobil ini diperuntukkan untuk ajang Shell Eco Marathon Asia di Malaysia pada 29 April hingga 2 Mei 2018. Manajer Tim Mobil Listrik Mecantronik Afrianto menerangkan, konsep mobil yang diciptakan pihaknya tidak beda dengan konsep telah ditetapkan tim penyelenggara. Kedelapan anggota tim diwajibkan menyajikan mobil hemat energi. “Kita harus membuat mobil yang seefisien mungkin agar menang lomba,” kata Afrianto saat ditemui Republika, di Gedung Rektorat UMM, Malang, Senin (25/3). Menurut Afrianto, mobil yang memiliki daya 500 Watt ini para dasarnya terbagi dalam dua komponen. Komponen mekanik berarti mobil harus mampu meminimalisasikan gesekan. Selain juga harus benarbenar memaksimalkan konsumen energi.

MOBIL LISTRIK – Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) meluncurkan mobil listrik Mecantronik FT UMM yang akan mengikuti kompetisi Shell Eco Marathon Asia di Malaysia pada 29 April sampai 2 Mei 2019.

“Dan konsumsi energi mobil (ini) di kompetisi terakhir sekitar 335 Km per KwH,” ujar Mahasiswa Jurusan Teknik Mesin ini. Komponen yang dimiliki mobil listrik UMM selanjutnya, yakni elektrik. Di aspek ini, mobil harus minim hambatan dengan konsumsi baterai yang benarbenar dimaksimalkan. Afrianto mengaku, mobil de-

ngan kecepatan 35 km per jam ini sempat digunakan dalam ajang nasional beberapa waktu lalu di Padang, Sumatera Barat (Sumbar). Konsep pertandingan ini tak beda dengan ajang Shell terbaru di Malaysia nanti. Kedua ajang samasama mengedepankan konsep efisiensi energi. “Jadi kita di sini hanya menyempurnakan sebelumnya,”

tambah dia. Selain UMM, terdapat tiga kampus di Jawa Timur (Jatim) lainnya yang lolos dalam ajang internasional tersebut. Antara lain Universitas Brawijaya (UB), Institut Teknologi 10 Nopember Surabaya (ITS) dan Universitas Negeri Surabaya (Unesa). “Kalau se-Indonesia ada 29 tim yang lolos,” tambah dia. fer

Larang Keras Sekolah Gelar Perpisahan Palembang, BP Menjelang akhir tahun ajaran, Dinas Pendidikan Kota Palembang melarang keras bagi Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) untuk menggelar perpisahan, sebelum ujian selesai. Kebijakan ini disampaikan langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Palembang Ahmad Zulinto dalam rapat kordinasi kepada para kepala SD/SMP di Aula Disdik Kota Palembang, Senin (25/3). “Jadi

saya katakan kepada kepala sekolah, tidak ada perpisahan sebelum pembelajaran usai,” tegas Zulinto. Lanjut Zulinto, bahwa larangan ini dilakukan agar siswa fokus dalam persiapan Ujian Nasional. Selain itu, siswa juga tak terbebani dengan biayabiaya untuk perpisahan. “Setelah itu, boleh pelepasan siswa. Tapi ingat, jangan sampai membebani, apalagi sampai ditempat mewah dan memakai pakaian khusus,” terangnya.

Zulinto mengaku, tidak memaksa sekolah untuk tidak menggelar perpisahan, tapi jika ingin menggelar perpisahan lakukan dengan sederhana tanpa membebani siswa. “Saya dulu Kepala Sekolah Pembina, saya adakan itu perpisahan di masjid. Jadi boleh silahkan perpisahan, di sekolah saja, bisa di masjid,” terangnya. Menurut Zulinto, ajang perpisahan bagi siswa yang masih SD atau SMP jangan sampai mewah tapi bermakna saja. Apalagi, mere-

BP/SUGIARTO

RAPAT – Kepala Dinas Pendidikan Kota Palembang Ahmad Zulinto menggelar rapat bersama Kepala SMP di Aula Disdik Palembang, Senin (25/3).

ka akan menghadapi kebutuhan sekolah yang baru, mulai dari kebutuhan masuk sekolah, pakaian dan lainnya. sug

Sleman, BP Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat SMK digelar pada, Senin (24/3). Namun, dalam pelaksanaannya beberapa sekolah kesulitan masuk ke sistem UNBK. Menanggapi hal tersebut, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Muhadjir Effendi menyakinkan keterlambatan log in ke sistem saat pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) SMK, tidak mempengaruhi pelaksanaan UNBK itu sendiri. “Token muncul 15 sampai 10 menit itu tidak berpengaruh,” kata Muhadjir di Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PPPPTK) Yogyakarta, Senin (25/3). Menurut Muhadjir, keterlambatan munculnya token saat log in disebabkan karena akses ke sistem yang secara bersamaan sehingga, membutuhkan waktu 10 hingga 15 menit. “Kita sudah antisipasi. Saya sudah mengingatkan berkali-kali. Pasti terjadi blockchain. Karena, di waktu bersamaan, Indonesia semua masuk (log in) kan. Itu biasanya memang perlu waktu 10 sampai 15 menit untuk membuka server cadangan,” lanjutnya.

Muhadjir Effendi

Ia menyebutkan, langkah-langkah pelaksanaan UNBK ini sudah dipersiapkan secara matang. Bahkan, ia mengklaim sudah 91 persen pengadaan komputer untuk UNBK sendiri. “Waktunya tidak harus bersamaan, dibuat tiga sampai empat gelombang,” ujarnya. Melalui sistem ini, praktek kecurangan dapat dihapuskan. Tentunya, hasilnya UN pun akan memiliki tingkat kepercayaan yang tinggi. “Siswa juga percaya diri, mereka nyaman karena nanti apa yang mereka lakukan pasti mendapat pengakuan dari publik maupun pihak yang akan memanfaatkan hasil UN mereka,” ujarnya. fer

Menyiapkan Tenaga Kerja di Masa Perubahan Industri Yogyakarta, BP Indonesia berbenah menyiapkan diri menyambut Revolusi Industri 4.0. Akan banyak terjadi perubahan. Tak terkecuali lapangan kerja. Apakah dunia pendidikan sudah menyiapkan lulusannya menghadapi perubahan ini ? Pertanyaan itu mengemuka dalam diskusi publik bertajuk “Tantangan Universitas Menyikapi Generasi 4.0” pada Senin, (25/3). Diskusi yang diselenggarakan Kantor Staf Presiden (KSP) bersama Universitas Gajah Mada (UGM) berlangsung di Hall Gedung Perpustakaan Sekolah Vokasi UGM, Yogyakarta. Pada era Industri 4.0, akan terjadi otomasi besarbesaran dimana antar komputer bisa saling berkomunikasi melalui cloud server. Namun peran manusia masih sangat dibutuhkan untuk mengoperasikan dan menjadi perancang sistemnya. “Mahasiswa dituntut berpikir kritis dan multi disiplin. Mereka harus berlomba mengasah kemampuan, seperti kemampuan bahasa Inggris, teknik informatika, dan skil berkomunikasi,” kata Dekan Sekolah Vokasi UGM Wikan Sakarinto S.T dilansir dari keterangan resmi yang diterima Okezone. Wikan mengingatkan, dalam menghadapi era industri baru, lawan kompetensi bukan hanya orang. Robot atau teknologi selain bisa menjadi kawan, juga bisa menjadi lawan nantinya. “Pemahaman dan pelatihan industri 4.0 yang di-

berikan Universitas kepada mahasiswa penting dilakukan,” kata Wikan. Saat ini pemerintah tidak hanya menyiapkan infrastruktur menyambut industri 4.0. Pemerintah telah menyusun dan merancang strategi menghadapi era ini. Tahun 2030, pemerintah menargetkan Indonesia menjadi 10 negara terbesar dan menyerap 10 juta tenaga kerja dan lapangan kerja. Target ini merupakan bentuk optimisme dalam menghadapi perubahan industri yang terjadi. Beberapa lapangan pekerjaan baru akan muncul dalam industri ini. “Yang dibutuhkan ke depan bukan berlomba kecepatan teknologi, melainkan kecepatan dan keterampilan diri untuk menjadi pemenang. Ubah potensi jadi aksi,” ujar Yanuar Nugroho Deputi II Kantor Staf Presiden. Pemerintah telah menyiapkan infrastruktur Indonesia secara optimal. Bersamaan dengan kesiapan infrastruktur, sumber daya manusia juga akan dioptimalkan dengan fasilitas yang diberikan pemerintah. “Yang paling penting adalah mengubah pola pikir manusia Indonesia. Pemerintah butuh seribu lebih anak muda untuk bisa melahirkan seribu start up,” tambah Yanuar. Diskusi ini dihadiri oleh 300 peserta dari berbagai departemen di Sekolah Vokasi UGM. Peserta tampak antusias dengan persoalan yang akan mereka hadapi ini hingga sesi terakhir diskusi. fer


SPIRIT SUMSEL BERITAPAGI

SELASA, 26 MERET 2019

HALAMAN

5

Petugas Pengawas TPS Harus Bersikap Netral

Tunggu Hasil Rapat Umumkan Tiga Besar Palembang, BP Pelaksanaan tes penulisan makalah/karya tulis dan wawancara seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), akhirnya selesai dilakukan, yang mana digelar 24-25 Maret 2019 di Hotel Emilia Palembang. Tercatat, ada sebanyak 22 peserta yang mengikuti seleksi JPT Pratama Pemkab Muba untuk mengisi lima kursi kepala dinas di lingkungan Pemkab Muba. Kelima jabatan tersebut adalah Dinas PUPR, Dinas Kesehatan, Dinas PTSP, Dinas Perumahan dan Permukiman, dan Dinas Komunikasi dan Informasi. “Setelah tahapan tes ini tim Panitia Seleksi (Pansel) akan melakukan rapat terkait penilaian hasil tes untuk kemudian nantinya akan diumumkan tiga besar dari masing-masing jabatan yang dituju,” ujar Sekda Muba yang juga Anggota Pansel JPT Pratama Muba, Drs H Apriyadi, MSi. Sementara itu, Ketua Pansel JPT Pratama Pemkab Muba, Prof Zainuddin Nawawi, PhD yang juga merupakan Wakil Rektor I Universitas Sriwijaya menyebutkan setelah pelaksanaan tes tersebut anggota Pansel akan melakukan rekapitulasi penilaian dan mengurutkan tiga besar dari masing-masing dinas. “Nanti akan kita lakukan penilaian secara independen tanpa intervensi dari pihak manapun,” ulasnya. Kepala BKSDM Muba Sunaryo, SSTP, MM mengatakan, tujuan dilaksanakan kegiatan penilaian kompetensi yakni untuk memetakan atau memotret potensi dan kompetensi para calon Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di Muba. rel

BP/IST

PELANTIKAN–Suasana pelantikan ratusan pengawas TPS di lima kecamatan di Kabupaten Ogan Ilir, Senin (25/3).

Jembatan Nyaris Putus Besi Penopang Dicuri Aksi pencurian terhadap besi penopang, membuat jembatan penghubung rawan ambruk dan membahayakan pengemudi kendaraan yang melintas. Muarabeliti, BP Jembatan Tekeb penghubung ke Desa Muara Megang, Kecamatan Megang Sakti nyaris putus. Hal ini disebabkan besi penompang jembatan selalu hilang dicuri pada malam hari. Akibatnya, kendaraan roda empat yang melintas di jembatam tersebut selalu terperosok. Kondisi ini selalu dikeluhkan pengendara dan warga setempat. Pantauan awak media di lapangan, Sabtu (23/3), terlihat salah satu bagian jembatan yang sudah berusia puluhan tahun tersebut

bolong berdiameter sekitar satu meter. Agar pengendara bisa lewat, warga setempat memasang batang kayu yang terletak di bagian besi yang sering dicuri itu. Selain bolong, beberapa besi bagian kerangka jembatan sepanjang lebih 10 meter itu terlihat keluar sehingga sangat membahayakan. Agar selamat, bagi yang melintas di atasnya harus ekstra hati-hati. Menurut warga setempat Zer (30), kondisi jembatan berlubang ini sudah terjadi hampir dua tahun belaka-

ngan. Namun, belum ada upaya pemerintah daerah untuk memperbaiki. Terdapat dua lubang yang terbuka cukup besar, dengan besi sudah keluar, yakni di pangkal dan ujung jembatan. Kondisi tersebut diperparah ketika malam harinya, ditambah dengan tidak adanya lampu jalan di area tersebut. Membuat, beberapa pengendara pernah kecelakaan. “Kalau malam harinya, disitu gelap. Pengendara sering terjatuh karna masuk lubang,” katanya. Menurutnya, lubang jembatan penghubung ini tepatnya ditengah badan jalan. Jika dibiarkan, jembatan tersebut bisa putus. Apalagi, jembatan penghubung tersebut sering menjadi perlintasan kendaraan besar seperti dumptruk. “Khawatirnya, pas mobil melintas, jembatan itu

sudah tidak kuat lagi menahan beban yang berat, akhirnya putus. Karena jembatan ini sudah tua, namun belum pernah dilakukan perbaikan,” ucapnya. Senada dikatakan, Aang (28) kalau besi hilang seperti ini nanti dibenari oleh pihak warga. Dan setelah itu hilang lagi. Memang jembatan tersebut lumayan jau dari rumah penduduk, sehingga maling bebas beraksi. “Kami sudah kesal oleh besi jembatan itu, karena tidak sudah-sudah besinya hilang terus. Karena jalan ini, jalan satu-satunya menuju Kota Lubuklinggau,” katanya. Dia berharap, pihak terkait dapat memperbaiki jembatan itu dan pihak kepolisian supaya dapat menagkap para maling besi itu. Karena di desanya itu rawan tindak kriminal. wan

Inderalaya, BP Menjelang pemilu legislatif dan pilpres sekitar sebulan lagi, panitia pengawas mulai melakukan pelantikan terhadap pengawas Tempat Pemungutan Suara (TPS) di sejumlah kecamatan di Kabupaten Ogan Ilir. Terutama di desa-desa peran pengawas ini sangat vital dalam membantu kelancaran proses pemilu itu sendiri. “Para pengawas TPS mempunyai peran penting dalam pelaksanaan pemilu pileg dan pilpres. Mereka dituntut bersikap netral atau tidak boleh memihak golongan tertentu, serta mampu bekerja sungguhsungguh sesuai tugas pokok dan fungsinya (Tupoksi) sebagai pengawas agar penyelenggaraan pemilu Legislatif, Presiden dan Wakil Presiden berjalan sukses,” tegas Ketua Panwaslu Ogan Ilir Darmawan Iskandar saat melantik 317 pengawas TPS di 5 Kecamatan, Senin (25/3) di Kecamatan Tanjung Raja. Ratusan petugas Pengawas TPS yang dilantik tersebut berasal dari Kecamatan Tanjung Raja, Rantau Panjang, Sungai Pinang, Rantau Alai dan Kandis. Sebelumnya mereka telah mengikuti berbagai seleksi oleh tim Panitia Pengawas (Panwas) kecamatan di sekretariat panwas kecamatan. Darmawan Iskandar

mengatakan, para panwas TPS dilantik sesuai aturan karena tugas panwas sangat berat untuk mengawasi pelaksanaan Pemilu Legislatif, Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden di TPS-TPS. Selain itu, dikatakannya, tugas TPS itu tidak mudah karena harus mampu mengawasi segala aspek dalam setiap tahapan pemilihan. Ia berpesan agar para pengawas bisa bekerja saling sinergis. Terpisah, Herman Yahya, SH selaku ketua panitia penyelenggara pelantikan dalam sambutannya menyampaikan, ucapan terima kasih untuk semua stake holder atas terselenggaranya pelantikan Pengawas TPS untuk lima kecamatan yang diselenggarakan di Kecamatan Tanjung Raja. “Kurang lebih 1 bulan 8 hari masa perekrutan dan seleksi penerimaan PTPS, dan sekarag yang dinyatakan lulus telah dilantik,” katanya. Sementara itu, Ketua Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Tanjung Raja Pemilu Dwita Nusantara, Amd mengatakan, setelah dilantik para pengawas TPS akan ditugaskan di seluruh TPS yang ada di lima Kecamatan. “Selamat kepada para pengawas TPS yang sudah dilantik. Jalankan tugas sesuai tupoksi dan aturan berdasar undang-undang,” katanya. hen

Mal Pelayanan Publik Layani Ratusan Perizinan Palembang, BP Guna memberikan pelayanan cepat, mudah, terjangkau, aman, dan nyaman bagi masyarakat, Pemerintah Kota (Pemko) Palembang melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Palembang segera bangun mal pelayanan publik. Pembangunan mal pelayanan publik itu rencananya akan dibangun di gedung Sriwijaya Promotion Center (SPC) Jakabaring. Kepala DPMPTSP Palembang, Dr Akhmad Mustain, SSTP, MSi mengatakan, tujuan pembangunan itu untuk mempermudah dalam memberikan pelayanan pada masyarakat. Dengan berbagai kemudahan itu, investor akan lebih banyak lagi dan tertarik untuk menanamkan investasinya di Palembang. Mantan Kabag Humas

BP/IST

WALIKOTA–Walikota Palembang H Harnojoyo didampingi Kepala DPMPTSP Palembang, Dr Akhmad Mustain, SSTP, MSi. dan Protokol Setda Palembang ini mengaku, dasar pembangunan itu adalah berdasarkan surat keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Birokrasi (KemenpanRB) RI Nomor 11 Tahun 2018 tentang pendi-

rian mal pelayanan publik. “Alhamdulillah, dari 514 Kabupaten/kota di Indonesia. Hanya 15 daerah yang diberikan tugas melakukan pembangunan mal pelayanan publik. Diantaranya Kota Palembang, tentu ini bertujuan untuk memberi-

kan kemudahan masyarakat dalam mengurus perizinan. Karena semua layanan ada dalam satu gedung, ratusan perizinan akan dilayani di gedung itu nantinya,” katanya, Minggu (24/3). Disinggung mengenai progres, kata mantan tim percepatan pembangunan daerah kota Palembang ini, saat ini sudah memasuki tahapan persiapan lelang. Di mana September 2019 mendatang gedung sudah diresmikan dan beroperasional. “Mal pelayanan bublik ini tidak hanya melayani perizinan yang menjadi tanggungjawab Pemkot Palembang.Tapi, juga melayani pelayanan-pelayanan yang biasa diberikan instansi lain, seperti, pengurusan paspor (Imigrasi), pembayaran pajak kendaraan (Samsat), administrasi kependudukan (Disdukcapil), pembayaran

pajak daerah, PLN, BPJS dan lainnya, semua ada di sini,” ujarnya. Sekretaris DPMPTSP, Yan Sabar Sihotang, menambahkan, mal pelayanan publik ini merupakan bentuk pelayanan terbaik dari pemerintah untuk masyarakat. Nanti semua pengurusan izin ada dalam satu atap, misalnya pengurusan, Izin Mendirikan Bangunan (IMB), keterangan rencana kota (KRK), surat izin usaha perdagangan dan tanda terdaftar perusahaan (SIUP TDP), izin trayek, izin praktek dokter, izin praktek bidan, perawat, izin usaha jasa kontruksi (IUJK) dan banyak lagi yang lainnya. “Jadi, semua terhimpun atau terpenuhi dalam satu gedung, dan yang pastinya bisa mempersingkat waktu dalam pengurusan izin,” pungkasnya. osk

Salim Terharu Rumahnya Selesai Dibedah Satgas TMMD Palembang, BP Rasa haru bercampur dengan suka cita, senang, dan gembira tidak bisa ditutupi Salim, warga RT 33, RW 05, Desa Sungai Rengas Kelurahan Pulokerto, Kecamatan Gandus, Palembang, Senin (25/3), saat menerima kunci rumahnya yang telah selesai direhab Satgas TMMD Ke 104 Kodim 0418 Palembang. Dalam penyerahan kunci tersebut, turut hadir Letkol Inf Honi Havana, M.MDS selaku Dansatgas TMMD ke-104 Kodim 0418 Palembang yang juga Dandim 0418/Palembang di wakili Komandan SSK TMMD Kapten INF Syafrullah. Kemudian, Kapten Inf Winarto yang merupakan Pasiter Kodim 0418/Palembang, Kapten Inf Safrullah yang merupakan Komandan SSK TMMD ke-104 Kodim 0418/Palembang, Kapten Czi Armunadi yang merupakan Danramil 418-01/Makrayu. Kapten INF Widodo yang merupakan Danramil 418-06/Kamboja, Mustopa selaku Lurah Pulokerto, Herman Ketua RT 33, M,Rafik Ketua RT 31, Nurman Ketua RT 30 dan Warga Masyarakat kampung Desa Sungai Rengas, Ketua RT. 33, RW. 04 Desa Sungai Rengas Kelurahan Puluoerto Kecamatan Gandus. Tokoh masyarakat setempat mewakili masyarakat RT 33 Kelurahan Pulokerto mengucapkan terima kasih untuk Dandim 0418/Palembang beserta para TNI yang telah memberikan bantuan

BP/IST

BEDAH–Salim berfoto bersama usai menerima kunci rumahnya yang telah selesai direhab Satgas TMMD ke-104 Kodim 0418 Palembang. kepada salah satu warganya bernama Salim. Bantuan itu berupa pemberian tempat tinggal yang layak untuk warga. “Semoga melalui bantuan yang diberikan oleh Kodim 0418/Palembang. Bapak Salim beserta keluarga bisa menjalani hidup selanjutnya. Saya harapkan untuk pemerintahan Kecamatan Gandus dan Pemerintah Kota Palembang bisa memberikan bantuan-bantuan serta kontribusi yang sama seperti dilakukan oleh para TNI agar masyarakat yang berada di pinggiran Kota Palembang,“ katanya. Saat ini menurutnya, warga kampung Desa Sungai Rengas

sangat membutuhkan bantuan jalan, perhatian serta kontribusi yang nyata dari pemerintah Kota Palembang. Letkol Inf Honi Havana, MMDS selaku Dansatgas TMMD Ke 104 Kodim 0418 Palembang yang juga Dandim 0418/Palembang diwakili Komandan SSK TMMD Kapten Inf Syafrullah mengatakan, kegiatan bedah rumah ini dilaksanakan selama satu minggu serta dikerjakan oleh personel SSK TMMD ke-104 dan warga RT 33. “Saya selaku dan SSK TMMD Kodim 0418/Palembang yang mewakili hanya mengajak warga masyarakat untuk membantu pak

Salim yang sangat mendorong untuk segera mempercepat kegiatan bedah rumah ini adalah rasa perjuangan anak pak Salim yang semangat untuk menjalani hidup dan terus mencapai cita-cita dengan segala keterbatasan yang mereka alami saat ini. Saya tegaskan keluarga bapak Salim merupakan pahlwan inspirasi yang patut dicontoh oleh seluruh anakanak di Indonesia agar tidak patah semangat dalam mencapai cita-cita ditegah hambatan serta keterbatasan yang mereka alami,” katanya. Pihaknya salut dan ucapkan terimah kasih untuk warga RT 33 yang telah membantu Kodim 0418/Palembang dalam mensukseskan TMMD ke-104. “Saya harapkan melalui TMMD ke-104 agar terciptanya sinergitas antara apat pemerintahan dalam membangun wilayah pinggiran Kota Palembang,” katanya. Selanjutnya pelaksanaan penyerahan kunci dari Letkol Inf Honi Havana, MMDS selaku Dansatgas TMMD ke-104 Kodim 0418 Palembang yang juga Dandim 0418/ Palembang di wakili Komandan SSK TMMD kapten Inf Syafrullah kepada Salim serta pemotongan pita oleh Ibu Ketua Persit Cabang XXVII Kodim 0418/Palembang. Lalu acara dilanjutkan dengan penanaman pohon oleh Kapten Inf Widodo yang menjabat Danramil 0418/06 Kamboja dan Kapten CZI Armunadi yang menjabat Danramil 0418/01 Makrayu. osk

BP/IST

RAPAT–Ketua Bawaslu OKU Dewantara Jaya saat memimpin rapat dengan parpol.

Bawaslu OKU Matangkan Persiapan Pemilu Baturaja, BP Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) terus mematangkan persiapan pemilu serentak di kabupaten itu. Salah satunya mengelar Rapat Koordinasi Persiapan Pembekalan Saksi Partai Peserta Pemilu pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2019. Kegiatan ini dipusatkan di Sekretariat Bawaslu OKU. Rapat Kordinasi ini dipimpin langsung Ketua Bawaslu OKU Dewantara Jaya didampingi anggota Bawaslu Kordiv Pencegahan, Hubungan Antar Lembaga dan Humas, Yeyen Andrizal dan Koordinator Bawaslu OKU Jonaidi. Hadir dalam kegiatan itu, pengurus parpol peserta Pemilu yang ada di daerah berjuluk Bumi Sebimbing Sekundang. Dalam kesempatan itu, Ketua Bawaslu OKU Dewantara Jaya menjelaskan kegiatan ini dilakukan sebagai upaya persiapan pelatihan saksi parpol peserta Pemilu di tempat pemungutan suara. Di hadapan para pengurus partai, Dewantara mengingatkan masih banyak parpol yang belum menyampaikan nama-nama saksi TPS. “Masih banyak yang belum menyampaikan data terkait nama-nama saksi parpol di TPS. Ada juga yang menyampaikan namun sampai saat ini belum lengkap. Seharusnya tanggal 5 Maret

kemarin sudah ada namun sampai saat ini belum,” jelas Dewantara. Dewantara menjelaskan, Bawaslu berkewenangan memberikan pelatihan kepada saksi parpol perserta pemilu. Jika semua terpenuhi lebih kurang 22 ribu saksi akan dibekali melalui pelatihan saksi oleh Bawaslu OKU. Pelaksanaan pelatihan dilaksanakan di Kecamatan oleh Panwaslu Kecamatan (Panwascam). Pada rapat tersebut, Sekretaris DPD OKU, Partai Golkar, Aprili Mauludi menjelaskan pihaknya sudah menyampaikan data saksi kepihak Provinsi. Saksi yang kami sampaikan sudah sesuai dengan data yang ada. “Mungkin belum saja sampai ke Bawaslu OKU datanya,” kata Aprili. Dalam kesempatan itu ia juga mempertanyakan apakah honor saksi ditanggung oleh pemerintah atau tidak. Sebab menurut Aprili informasi yang berkembang didapat jika saksi ditanggung.? Pertanyaan ini tegas dijawab oleh Ketua Bawaslu OKU, jika snack makanan pelatihan saksi akan ditanggung oleh pihak Bawaslu. Namun untuk transport sampai saat ini belum ada petunjuk. Secara kesiapan kata dia, pihak Bawaslu OKU, siap melatih saksi parpol sesuai yang diamanatkan oleh undangundang. her


BERITAPAGI

SELASA, 26 MARET 2019

HALAMAN

6

BERITAPAGI

Singa Oranye Hilang Taring Belanda 2 - Jerman 3 Serangkaian hasil bagus selama 1,5 tahun terakhir ini terhenti. Belanda menelan kekalahan kandang dari Jerman. Amsterdam, BP Belanda harus menelan kekalahan kandang dari Jerman pada Kualifikasi Piala Eropa 2020. Tumpulnya lini serang Oranye jadi penyebabnya. Menjamu Jerman di Johan Cruyff ArenA, Senin (25/3) dinihari WIB, Belanda dalam kepercayaan diri tinggi menyusul serangkaian hasil bagus mereka selama 1,5 tahun terakhir ini. Apalagi pada laga perdana di Grup C, Belanda kemarin menang telak 4-0 atas Belarusia. Sementara, Jerman tengah dalam masa transisi usai performa buruk sepanjang 2018. Tapi, Jerman justru menggebrak di babak pertama lewat keinggulan 2-0 berkat gol-gol Serge Gnabry dan Leroy Sane. Belanda lantas bangkit di babak kedua dan menya-

makan skor lewat Mathijs De Ligt serta Memphis Depay. Sebelum gol Nico Schulz di masa injury time membuat Belanda tertunduk lesu. Kekalahan ini terasa menyakitkan mengingat Belanda tampil dominan dengan membuat 16 attempts, enam di antaranya mengarah ke gawang. Sementara, Jerman meski cuma membuat 11 attempts, mereka lebih optimal dengan tujuh on goal. Belanda yang garang selama UEFA Nations League tak terlihat dan mereka pun kehilangan rekor bagus di kandang atas Jer-

man. Sebelum ini, Belanda tak pernah kalah dari Jerman pada laga kandang sejak 1996. “Babak pertama tidak bagus. Kami tidak menekan mereka dengan baik dan mereka punya banyak ruang untuk menciptakan peluang,” ujar De Ligt kepada NOS. “Jerman punya banyak pemain bertalenta seperti Sane, Gnabry, Goretzka, dan Kroos. Mungkin kami terlalu takut menyerang Jerman. Pada babak kedua kami menunjukkan bahwa kami tim yang bagus, tapi semua sudah terlambat,” sambungnya.

Pelatih Jerman Joachim Loew memuji semangat juang timnya dalam mengejar kemenangan. Namun ia juga menyoroti ketidakmampuan Jerman mempertahankan keunggulan dua gol. “Memulai kualifikasi dengan dapat tiga poin di Belanda itu fantastis dan akan benar-benar membantu proses kami,” ujar Loew seperti dikutip situs resmi DFB. “Tapi kami lihat kalau kami masih punya banyak yang harus dibereskan. Kami harus menjaga kendali dengan lebih baik saat unggul 2-0. Tim bertarung

dengan brilian dan saya cuma bisa angkat topi untuk mereka.” “Kami bermain benarbenar bagus di babak pertama, kami mengendalikan permainan dan punya beberapa pergerakan bagus dalam menyerang dan memimpin saat jeda. Kami sudah menerapkan apa yang kami latih dengan baik.” “Gol pertama mereka datang di saat yang buruk. Kami berjuang keras di babak kedua dan mencoba mengendalikan lawan lagi, tapi sepakbola kami tidak di level yang sama lagi,” tukasnya. cit

Berkilau dengan Jersey Nomor 10 Porto, BP Lucas Paqueta mampu tampil apik saat mengenakan nomor punggung 10 di Timnas Brasil. Cafu menganggapnya layak mengenakan nomor keramat Selecao tersebut. Paqueta mengenakan Lucas Paqueta nomor punggung 10 timnas Brasil saat laga menghadapi Panama, Senin (25/ 3) dinihari WIB. Pemain 21 tahun tersebut mengenakannya setelah Neymar tak bisa berlaga akibat cedera. Paqueta tak canggung mengenakan nomor yang pernah dikenakan nama-nama besar Brasil macam Pele, Rivaldo, Ronaldinho hingga Kaka. Pria yang bermain untuk AC Milan ini tampil apik dan mampu mencetak gol debutnya bagi Selecao di laga tersebut pada menit ke-32. Namun gol Paqueta tersebut tak mampu membawa tim asuhan Tite meraih kemenangan. Pasalnya Panama mampu memaksakan hasil imbang 1-1 setelah Alfredo Marchado menyamakan kedudukan enam menit berselang. Kilau Paqueta saat menghadapi Panama, membuat Cafu yakin mantan pemain Flamengo layak mengenakan nomor 10 Selecao. “Ini sangat penting untuk menunjukkan kepercayaan yang besar dengan memberinya nomor punggung 10, tetapi kemudian dia memperlihatkan telah siap untuk mengenakannya. Dia bermain sangat baik di Milan dan juga bisa bersinar untuk Brasil,” tutur legenda Brasil ini dilansir oleh Football-Italia. cit

Bakal Raih Penghargaan Jakarta, BP Jamie Carragher menilai Virgil van Dijk sangat pantas untuk memenangkan penghargaan PFA Player of the Year. Menurut legenda Liverpool itu, sang pemain sudah menunjukkan penampiVirgil van Dijk lan yang konsisten di lini belakang The Reds. Pemain asal Belanda itu berhasil mengubah lini belakang Liverpool. Kehadiran Van Dijk mampu membuat The Reds menjadi penantang gelar Premier League musim ini. Liverpool sejauh ini hanya kebobolan 18 gol di liga musim ini. Mereka pun memiliki pertahanan terbaik di Premier League. Sejak bergabung dengan Liverpool dari Southampton dengan memecahkan rekor transfer klub di bursa transfer Januari 2018, Van Dijk sudah membuat 60 penampilan untuk The Reds. Pasukan Jurgen Klopp tersebut bisa dibilang tidak sia-sia menebus Van Dijk dengan harga mahal. Carragher merasa yakin kalau penampilan pemain Belanda itu di sepanjang musim ini akan membuatnya mendapat penghargaan pemain terbaik di Premier League. Kalau tidak, Carragher bakal sangat terkejut. “Dengan penampilan yang dia berikan tahun ini, saya pikir dia adalah pemain terbaik di Premier League,” kata Carragher di situs resmi Liverpool. Awalnya banyak yang heran dengan keputusan Liverpool menebus Van Dijk dengan harga yang sangat mahal. Namun, seiring dengan berjalannya waktu, performa sang pemain dianggap sesuai dengan harga mahalnya. “Ketika dia pertama kali bergabung mungkin banyak yang heran dengan harganya, tetapi jika sekarang ada yang ingin membayarnya dua kali lipat, Anda mungkin tidak akan menerimanya, itu adalah bukti betapa bagusnya dia. cit

SELASA, 26 MARET 2019

HALAMAN

7

Memulai Misi Sapu Bersih Peluang juara liga memang sangat sulit. Meski demikian, Madrid masih bisa mencatatkan akhir yang bersejarah. Madrid, BP Nyaris tak ada gelar yang bisa dikejar lagi oleh Real Madrid di sisa musim 2018/19. Namun, bersama Zinedine Zidane, Madrid masih bisa memburu akhir yang sempurna. Madrid sudah dipastikan tersingkir dari Liga Champions dan Copa del Rey. Di LaLiga, Los Blancos menempati peringkat ketiga dengan 54 poin dari 28 pertandingan, tertinggal 12 angka dari Barcelona. Secara matematis, Madrid memang masih punya peluang untuk mengejar Barcelona. Namun, dengan selisih yang besar dan laju Barcelona yang kencang, kans tersebut bisa dibilang kecil jika tak mau disebut mustahil. Meski demikian, Madrid masih bisa mencatatkan akhir yang bersejarah. Syaratnya, Karim Benzema dkk harus menyapu bersih 10 pertandingan ter-

sisa di LaLiga. Bersama Zidane, Madrid punya pengalaman menorehkan catatan istimewa tersebut. Itu terjadi pada 2015/ 16. Kala itu, mereka bahkan memenangi 12 pertandingan terakhir di LaLiga untuk memberi tekanan kepada Barcelona sehingga Blaugrana baru bisa menyegel gelar juara di pekan terakhir. Sejauh ini, seperti dilansir Marca, Madrid

adalah satu-satunya tim yang pernah mencatatkan 10 kemenangan di 10 pertandingan terakhir LaLiga. Ada dua tim yang mendekati torehan Madrid tersebut: Barcelona dan Athletic Bilbao. Barcelona menutup musim dengan sembilan kemenangan dan satu hasil imbang pada 1959/60 dan 2009/10. Sedangkan Bilbao melakukan hal yang

sama dengan Barcelona pada 1929/30. Usai jeda internasional, Madrid akan mengawali misi sapu bersih dengan menjamu Huesca, Senin (1/ 4) dini hari WIB. Setelahnya, Madrid akan menghadapi Valencia, Eibar, Leganes, Bilbao, Getafe, Rayo Vallecano, Villarreal, Real Sociedad, dan Real Betis. Kiprah Real Madrid pada musim ini jauh dari

kata memuaskan untuk standar mereka. Meski demikian, Toni Kroos menilai wajar Madrid mengalami naik-turun. Usai sukses besar dengan menjuarai Liga Champions tiga musim beruntun, Madrid menurun pada 2018/2019. Inkonsistensi performa berujung pada dua kali pemecatan pelatih, Julen Lopetegui dan Santiago Solari. cit


OLAHRAGA BERITAPAGI

SELASA, 26 MARET 2019

HALAMAN 8

Lupakan Van Dijk

KLB PSSI Digelar Agustus 2019 PELAKSANAAN Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI mulai jelas. Plt Ketua Umum PSSI, Gusti Randa, menargetkan KLB digelar pada Agustus 2019. Sebelumnya PSSI mengaku belum bisa memastikan tanggal pelaksanaan KLB karena harus berkomunikasi dengan FIFA. Hingga saat ini Gusti Randa juga belum bisa memastikan tanggal pertemuan dengan FIFA, tapi menargetkan berlangsung April 2019. “Mungkin April. Selain meminta izin, pertemuan ini untuk memastikan KLB nanti diakui FIFA,” ujar Gusti Randa, Senin (25/3). KLB PSSI akan memiliki dua agenda, yang pertama membentuk Komite Pemilihan (KP) dan Komite Banding Pemilihan (KBP). Sementara yang kedua adalah penetapan kongres pemilihan kepengurusan baru PSSI. fer

Spurs Kalahkan Celtics SAN Antonio Spurs bangkit dari dua kekalahan beruntun sekaligus menjaga peluang lolos ke playoff. Ini setelah Spurs mengalahkan Boston Celtics 115-96. Pada gim NBA 2018/2019 yang dihelat di TD Garden, Senin (25/3) pagi WIB, Spurs memimpin 31-24 di kuarter pertama. Masuk di kuarter kedua, Spurs dan Celtics berimbang meski tim tamu tetap unggul 54-47. Masuk di kuarter ketiga, Spurs menggila dan Celtics tak mampu mengimbanginya sehingga mereka tertinggal 25-30 dalam perolehan poin. Kombinasi LaMarcus Aldridge dan DeMar DeRozan membuat tuan rumah kerepotan. Pada kuarter keempat, Spurs bikin 31 poin dan menahan perolehan angka Celtics di 31 untuk kemudian menang dengan skor 11596. Hasil ini membuat Spurs bangkit dari dua kekalahan beruntun sebelumnya dari Miami Heat dan Houston Rockets. Aldridge jadi top performa dengan double-double, 48 poin dan 13 rebound. Disusul DeRozan yang punya 16 poin, lalu Patty Mills dari bench mendonasikan 12 poin. Spurs menjaga kans lolos ke playoff dengan duduk di urutan kedelapan klasemen Wilayah Barat dengan rekor 43-31. Sementara, Celtics harus menunda kelolosan ke playoff karena di posisi kelima Wilayah Timur dengan 43-31. Top performer di kubu Celtics adalah Marcus Smart dengan 14 poin disusul Marcus Morris dan Gordon Hayward dengan 13 poin. Golden State Warriors kembali ke puncak Wilayah Barat dengan keunggulan 0,5 gim atas Denver Nuggets usai mengalahkan Detroit Pistons 121-114. Ini jadi kemenangan ke-50 selama enam musim reguler beruntun. Stephen Curry kembali usai absen saat Warriors dikalahkan Dallas Mavericks dengan selisih 35 poin kemarin. Curry bikin 26 poin. fer

BP/RIZAL

Musirawas Tantang Palembang di Final Libas Prabumulih, All Star Musirawas tantang Palembang di final Alex Noerdin Cup. Palembang, BP All Star Musirawas berhasil melaju ke final Alex Noerdin Cup setelah berhasil menekuk All Star Prabumulih di semifinal dengan skor telak 5-0, di Stadion Bumi Sriwijaya, Senin (25/3). Dipertandingan semifinal lainnya, All Star Palembang berhasil menang tipis 1-0 dari All Star Pagaralam. Itu artinya, dipartai puncak Alex Noerdin Cup akan mempertemukan All Star Palembang melawan All Star Musirawas, di Stadion Bumi Sriwijaya, Rabu (27/3). Usai pertandingan, Pelatih All Star Mura Azmali

Thamrin mengatakan, jika kemenangan besar dari Prabumulih karena kerja keras pemain. Di babak pertama, pemain bermain cukup baik. Dua gol berhasil dicetak, sehingga pemain tampak mulai enjoy. Pemain tampil lempas di babak kedua karena sudah unggul dua gol. Di babak kedua, pemain depan terus mengurung pertahanan lawan sehingga tiga gol tambahan berhasil dicetak. “Kita menang dan melaju ke final, kita akan istirahat dan bersiap lawan All Star Palembang,” ucapnya.

Jajaran pelatih dan pemain sudah beberapa kali melihat sepakterjang lawannya di final. All Star Palembang sangat tangguh dan punya permainan agresif. “Ada beberapa pemain yang harus diwaspadai,” ujarnya. Tim punya waktu satu hari untuk membahas strategi melawan All Star Palembang. Pemain harus bermain disiplin dan pressing harus lebih ketat. “Kita harus bermain fight, tetap fokus dan waspada,” ujarnya. Sementara itu, Pelatih All Star Palembang Robby Saud menyebut jika anak asuhnya melawati pertandingan yang cukup mengguras tenaga di babak semifinal melawan Pagaralam. Di babak pertama, sebe-

narnya banyak peluang tercipta. Tapi, semua gagal berbuah gol. Itu terjadi karena pemain bertahan cukup disiplin. Selain itu, pemain juga terburu-buru untuk menyelesaikan umpan yang didapat. Hal itu disebabkan karena psikologi pemain. “Itu karena dari awal kita menargetkan masuk final,” ucapnya. Tapi, beruntung anak asuhnya berhasil mencetak satu gol, yang mengantarkan tim ke final. Melawan Musirawas, tentu anak asuhnya telah siap. Tinggal selangkah lagi, tim ke final. Pastinya tim akan mengerahkan kemampuan terbaiknya. Tim akan berjuang mati-matian untuk dapat menjadi juara AN Cup tahun ini. zal

Joko Driyono Mendekam di Penjara Jakarta, BP Kepala Satgas Antimafia Bola Brigadir Jenderal Hendro Pandowo menyatakan telah menahan mantan Plt Ketua Umum PSSI Joko Driyono, setelah pemeriksaan kelima terhadap dirinya terkait kasus perusakan barang bukti yang dilakukan di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (25/3). Jokdri dinyatakan ditahan untuk proses penyidikan selanjutnya. Pemeriksaan itu dimulai pada pukul 10.00 WIB hingga 14.00 WIB. “[Ditahan] di Polda Metro Jaya untuk sekarang tanggal 25 Maret 2019 sampai 13 April 2019, [untuk] 20 hari ke depan,” ujar Hendro di Mabes Polri, Jakarta, Senin (25/3). Hendro menjelaskan Jokdri ditahan atas tindakan yang tercantum dalam Pasal 363, 235, 233, dan 221 Junto Pasal 55 KUHP. Jokdri dinyatakan memiliki motif agar pihak kepolisian tidak bisa menggali lebih dalam terkait bukti yang dibutuhkan dalam penanganan kasus tersebut. Hendro pun menjelaskan perusakan barang bukti itu

Joko Driyono juga bertujuan agar keterkaitannya dengan kasus pengaturan skor yang sebelumnya telah ditangkap 6 tersangka tidak turut terungkap. “Dia melakukan pengambilan barang bukti, kemudian perusakan barang bukti, perusakan segel. Tapi ada keterkaitan dengan pengaturan skor pada LP pelapor Ibu Lasmi yaitu di Banjar Negara, karena ada kelengkapan dokumen yang harus kita cari. Itu ada di kantor Komdis. Saat kita butuhkan, itu dirusak,” terangnya. Ia juga menyatakan bahwa upaya perusakan barang bukti juga bertu-

juan agar pengungkapan dugaan pengaturan skor lainnya tidak dilakukan. “Motif dia ada beberapa hal yang kita akan dalami terkait peran dia dalam pengaturan skor untuk kasus yang lain sehingga ada upaya dari dia untuk menghilangkan, memusnahkan dokumen-dokumen yang dibutuhkan,” jelas dia. Sementara, pertimbangan pihak satgas untuk tidak langsung menahan Jokdri adalah karena pihak kepolisian memeriksa dia sebagai saksi untuk mencari bukti yang dibutuhkan hingga. Diketahui Jokdri ditetapkan

sebagai tersangka karena tuduhan merusak barang bukti yang diduga terkait dengan kasus pengaturan skor. Dia ditetapkan sebagai tersangka pada 14 Februari lalu. Jokdri diduga aktor intelektual yang memerintahkan tiga orang, yaitu Muhammad MM alias Dani, Mus Muliadi alias Mus dan Abdul Gofar untuk melakukan perusakan barang bukti di kantor Komisi Disiplin PSSI yang sempat digeledah Satgas Anti Mafia Bola. Dia memerintahkan ketiganya masuk ke ruangan yang telah diberi garis polisi dan melakukan perusakan barang bukti serta mengambil laptop yang diduga penyidik terkait kasus dugaan pengaturan skor. Sementara untuk kasus pengaturan skor, kepolisian menetapkan Hidayat (H), mantan anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, sebagai tersangka. Penetapan Hidayat ini akibat dugaan keterlibatannya dalam pengaturan skor pada pertandingan Madura FC versus PSS Sleman di kompetisi Liga 2 2018. fer

Palembang, BP Niatan Sriwijaya FC untuk memboyong mantan striker Persib Bandung Sergio Van Dijk harus kandas. Itu karena, pemain berkepala pelotos ini memilih untuk menjadi pelatih. Striker keturunan Belanda Sergio van Dijk yang dihubungi, telah menyatakan menolak. “Kita sudah berkomunikasi dengan Van Dijk. Sayangnya yang bersangkutan menolak gabung Sriwijaya FC,” kata koordinator pembentukan tim Sriwijaya FC Hendri Zainuddin, Senin (25/3). Kepastian tersebut, dikatakan Hendri berdasarkan keterangan dari pelatih Sriwijaya FC Kas Hartadi. “Mas Kas sudah merayu Van Dijk, tapi ternyata Van Dijk sekarang fokus untuk jadi pelatih,” ungkap wakil ketua tim SAR Sriwijaya FC ini. SFC sebelumnya sangat gencar memburu pemain berkepala plontos ini.

Kelahiran Belanda, 6 Agustus 1982 ini sempat menjadi bintang saat bermain di liga Australia dan Indonesia. Dengan tinggi 185 cm, Van Dijk piawai dalam bola atas dan memiliki sepakan kaki kiri yang sangat keras. “Sangat disayangkan, tentunya sekarang kita cari pemain lain saja,” lanjut Hendri. Selain itu, Hendri juga menyebutkan bek naturalisasi Mahamadou Alhadji sulit gabung SFC. Sang pemain diinformasikan sedang berupaya untuk bergabung ke Persija Jakarta. “Alhadji juga minta sisa gaji dua bulan di SFC untuk dilunasi. Insya Allah kita bayar,” beber Hendri. Meski demikian Hendri berharap Alhadji dapat kembali ke SFC. Dia sesuai dengan kebutuhan tim dan masuk kriteria pelatih. “Kita doakan saja Alhadji berubah pikiran dan kembali ke Palembang,” tandasnya. zal

Sergio Van Dijk

Indonesia Tak Pernah Seburuk Ini Hanoi, BP Dua kekalahan diderita Timnas Indonesia U-23 di dua laga perdananya. Sepanjang keikutsertaan di Kualifikasi Piala Asia U23, Garuda Muda tak pernah seburuk ini. Piala Asia U-23 tercatat sudah tiga kali dilangsungkan. Indonesia selalu berpartisipasi di babak kualifikasi pada tiga penyelenggaraan tersebut, yakni di tahun 2013, 2016, dan 2018. Namun tak sekalipun Indonesia pernah melangkah lebih jauh dari babak kualifikasi. ‘Tradisi’ tersebut sayangnya berlanjut untuk Piala Asia U-23 yang akan dilangsungkan di Thailand tahun 2020. Namun begitu, tak pernah Indonesia meraih hasil memprihatinkan seperti ini di Kualifikasi Piala Asia U-23. Dua kekalahan di dua laga pertama adalah hasil terburuk Garuda Muda. Pada edisi pertama di tahun 2013, Indonesia memulai dengan kekalahan dari Australia dengan skor 0-1. Namun setelah itu Indonesia menang 2-0 atas Timor Leste. Indonesia kemudian menang 2-1 atas Macau, kalah 1-5 di tangan Jepang, dan menang 2-0 atas Singapura. Pada klasemen

akhir, Indonesia duduk di posisi tiga, hanya kalah dari Jepang dan Australia. Di tahun 2016, Indonesia malah mengawali dengan dua kemenangan. Usai menggasak Timor Leste 50, Garuda Muda mengandaskan Brunei Darussalam 2-0. Namun di laga penentuan menghadapi Korea Selatan kekalahan 0-4 harus diterima. Pada klasemen akhir, Indonesia duduk di posisi dua dan gagal lolos ke putaran final. Pada kualifikasi Piala Asia U-23 tahun 2018, Indonesia mengawali dengan kekalahan telak 0-3 di tangan Malaysia. Indonesia kemudian bangkit dan menang 7-0 atas Mongolia. Namun pada laga penentuan Indonesia hanya berimbang 0-0 kontra Thailand. Meski dua tim bisa lolos ke putaran final, Indonesia tersingkir lantaran hanya bisa berada di urutan tiga. Sementara di tahun ini, Indonesia mengawali langsung dengan dua kekalahan. Usai digasak Thailand empat gol tanpa balas, Timnas U-23 ditundukkan Vietnam dengan skor tipis 0-1. Tiket ke putaran final dipastikan gagal diraih. Duel menghadapi Brunei pada, Selasa (26/3) tak akan berpengaruh apa-apa lagi. fer

Egy Itu Bukan Maradona Mantan penjaga gawang Timnas Indonesia Hermansyah, mengkritik keputusan Pelatih Timnas Indonesia U-23 Indra Sjafri, yang memanggil gelandang Lechia Gdansk Egy Maulana Vikri untuk memperkuat tim di kualifikasi Piala Asia U-23 2020. EGY merupakan anak didik Indra sejak Timnas Indonesia U-19 dan termasuk satu dari tiga pemain Indonesia di luar negeri yang dipanggil Indra untuk tampil di Vietnam. Indra juga yang membawa Egy melanjutkan karier ke Polandia, ditemani ustaz Yusuf Mansur, dan agen Dusan Bogdanovic saat penandatanganan kontrak pada 10 Juli 2018. Selain Egy, Indra juga memanggil Saddil Ramdani dari Pahang FA dan Ezra Walian dari

RKC Waalwijk. Meski begitu, kehadiran Saddil dan Egy tidak dapat mendongkrak performa Timnas Indonesia U-23. Hal ini terbukti dari dua kekalahan dari Thailand (0-4) dan Vietnam (0-1) yang membuat langkah skuat Indra Sjafri terhenti. “Intinya ada anak emas di Timnas Indonesia U-23. Egy ke Polandia yang bawa dia [Indra] sama Ustaz Yusuf Mansur. Memangnya dia [Egy] itu Maradona? Kalau ‘Maradona’, tidak masalah [dipanggil Timnas Indonesia U-23],” kata Hermansyah, Senin (25/3). “Ini [kritik] sumbangsih saya untuk memberikan semangat supaya [Timnas Indonesia U-23] lebih baik, saya respek sama dia [Indra]. Hanya saja, harus realistis pelatih itu. Jangan memaksakan kehendak pribadi, hasilnya kalah.

Ketika juara [Piala AFF U-22 2019] tidak ada Egy, mantap,” katanya menambahkan. Herman lantas bercerita ketika dia membela Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 1986. Kala itu, ada dua pemain spesial seperti Egy yaitu Ajat Sudrajat dari Persib Bandung dan Adolf Kabo dari Perseman Manokwari. “Banyak yang mengusulkan kedua pemain itu masuk skuat Om Sinyo [Aliandoe], tapi Om Sinyo tetap percaya dengan tim yang sudah ia buat sebelumnya,” ucap Herman. “Om Sinyo kekeuh dengan skema saat itu, sedangkan masyarakat ingin [Timnas Indonesia] juga diperkuart Ajat Sudrajat dan Adolf Kabo. Terbukti, Timnas Indonesia juara Grup 3B dalam zona Asia Timur,” ucapnya menambahkan. fer


SELASA, 26 MARET 2019

HALAMAN

9

Jiwa Sosial Nikita Mirzani Tinggi Di balik sikapnya yang sering menuai kontroversi, Nikita Mirzani ternyata memiliki jiwa sosial yang tinggi. Hal itu dibuktikan sendiri oleh salah satu pengemudi ojek online yang mengaku mendapat uang tip besar dari Nikita.

C

ERITA itu dibagikan sang pengemudi kepada akun @newdramaojol.id baru-baru ini. Pengemudi yang tidak diketahui identitasnya itu bercerita bahwa dia mendapat pesanan mengambil makanan atas nama Nikita.

Kala itu, Nikita Mirzani memesan 60 paket makanan dari Bintaro ke Ciganjur dengan argo Rp29 ribu. Meski jumlah paket makanan cukup banyak, sang pengemudi ojek online tetap mengambil pesanan tersebut dengan meminta bantuan

karyawan restoran. Sang pengemudi sendiri mulanya tidak mengetahui bahwa pesanan yang dia ambil merupakan milik Nikita Mirzani. Dia bahkan sempat kebingungan saat tiba di lokasi yang dimaksud Nikita. “Setelah sampai lokasi tanya-tanya yang namanya Nikita, enggak ada yang kenal. Tanya ke semua orang, ternyata ada yang kenal. Diarahin lah ke tempatnya. Setelah ketemu orangnya, eh ternyata yang sering nongol di tv,” kisahnya. Tak disangka, sang pengemudi ojek online

mendapat uang tip sebesar Rp200 ribu dari Nikita Mirzani. Meski harus dibagi tiga dengan dua karyawan restoran yang ikut mengantar makanan, sang pengemudi tetap mengucap syukur lantaran bagiannya masih cukup besar. “Alhamdulillah argo 29k dikasih sama karyawan bakso 35k, eh ditambahin lagi sama mbak Nikita 200k, tapi dibagi tiga sama karyawan bakso,” tutup sang pengemudi ojek online, yang juga sempat mengajak Nikita Mirzani foto bersama. pit

Gading Marten Masih Ingat Gisel? GADING Marten tertangkap kamera menangis saat tengah menyanyikan lagu berjudul Pergilah Kasih yang dipopulerkan oleh grup band D’Masiv. Momen tersebut pun berhasil direkam dan dibagikan oleh akun gosip di Instagram. Mengetahui video bernyanyi sembari menangisnya viral, Gading pun tak lama memberikan klarifikasi. Menyangkal menangis, Gading justru mengaku bahwa itu adalah candaan yang ia keluarkan. Perkataan ini dibagikan Gading melalui kolom komentar di unggahan akun gosip tersebut. Bahkan, Gading menyebut bahwa saat itu matanya hanya terlilip tisu. “Aduh.. ini becandaan kok, mata keculek tisu,” tulis mantan suami Gisella Anastasia ini

sembari menyisipkan emotikon tertawa. Seperti diketahui, video Gading yang menangis di sela-sela nyanyiannya mendadak viral. Dalam video tersebut tampak Gading yang menenakan pakaian putih dan topi senada menyanyi dengan salah satu rekannya.

Di tengah-tengah lagu, Gading pun membalikkan tubuh dan mengusap matanya. Mengetahui Gading tengah menangis, para hadirin pun memberikan semangat pada ayah satu anak ini. Video itu sendiri dibagikan oleh akun gosip di Instagram. Akun

tersebut pun menuliskan keterangan untuk video viral itu. “Tiba tiba pengen ikutan nangisss ehh ikutan nyanyi ding. Pergilaaaahh kasihhh kejarlaaah keinginanmuuuu. Selagi masih ada waktuuu huuu huuu huuu?????,” tulis akun tersebut. Video itu pun cukup menyita perhatian warganet yang terlihat mengomentari video tersebut. Terlihat sebanyak lebih dari 30 ribu netizen menanggapi komentar tersebut. Netizen pun mengaitkan tangisan Gading tersebut dengan Gisella Anastasia yang kini sudah dekat dengan pria lain yakni pebasket Wijaya Saputra. Terlebih, lirik dalam lagu tersebut seakan menggambarkan keadaan yang tengah dilalui ayah dari Gempita Nora Marten ini. pit

Pamela Savitri Tuai ‘Nyiyiran’ Netizen PERSONEL Duo Serigala, Pamela Safitri kembali menghebohkan publik. Dalam kontroversi terbarunya kali ini, Pamela tertangkap kamera tengah disawer oleh seorang pria. Bukan saweran biasa, bintang sinetron Centini ini nampak disawer secara nakal oleh pria yang meletakkan uang menggunakan mulut ke arah bagian sensitif milik Pamela. Foto tersebut langsung menuai kotroversi lantaran dianggap tak senonoh.

“Nyari uang kok gitu amat...,” tulis frenyroliwijaya_92. “Liat perempuan kaya gini kasian yaaa,, ampee murahan gituuu,,, mirisss,,,,” tulis hanestypardede. Bukannya risih dengan perlakuan pria tersebut, Pamela justru santai dan terlihat tak mempermasalahkan sikap tak senonoh yang dilakukan kepadanya. Ia malah terlihat menjulurkan lidah, seolah tak masalah diperlakukan seperti itu. pit

BLACKPINK Beri Kado Untuk Putri Denada BLACKPINK memberikan kado spesial kepada putri Denada, Shakira Aurum. Kado tersebut berupa merchandise official lengkap dengan tandatangan dari pelantun Ddu Du Ddu Ddu itu dalam paket yang didominasi oleh warna pink. Denada tidak bisa menahan rasa harunya saat hadiah dari BLACKPINK tiba di National University Hospital Singapura, tempat Shakira dirawat. Menurut Denada, hadiah tersebut mampu membuat sang putri tersenyum bahagia. Pasalnya Shakira memang mengidolakan girl group asal Korea Selatan ini. “Aku tidak bisa menggambarkan dengan kata-kata betapa paket khusus ini begitu berati untuk Shakira, bagaimana hadiah ini membuat harinya menjadi bahagia. Dari lubuk hatiku yang paling dalam terima kasih atas kebaikan dan cinta dari BLACKPINK juga YG Official Shop,” tulis Denada, Minggu (24/3/ 2019).

Denada kemudian mengatakan jika 2018 lalu menjadi tahun yang berat bagi putrinya, Shakira. Mengetahui jika bocah 5 tahun itu menderita leukemia dan berjuang untuk melawan penyakitnya sungguh memberikan kesedihan yang mendalam bagi Denada. “Setahun belakangan ini menjadi sangat sulit baginya (Shakira), tapi

melihat senyuman itu di wajahnya menjadi dunia yang membahagiakan bagiku. Terima kasih sekali lagi, Tuhan memberkati kalian. Banyak cinta dari kami berdua,” terang Denada. Sebelumnya, Denada juga pernah curhat soal kesedihannya karena tidak bisa membawa Shakira menonton konser BLACKPINK di Indonesia pada Januari lalu.

Pasalnya, Shakira masih dirawat dan belum diizinkan untuk meninggalkan rumah sakit. Ungkapan kesedihan Denada lantas dituangkannya dalam caption di Instagram. Dalam unggahan itu, Shakira menggambar empat member BLACKPINK, yakni Lisa, Jisoo, Rose dan Jennie. pit

Ridho Rhoma Harus Balik ke Penjara UDARA bebas yang dinikmati Ridho Rhoma harus kembali terenggut. Sebab, Mahkamah Agung (MA) memperberat hukuman pemakai narkoba itu sehingga anak Rhoma Irama itu harus kembali meringkuk penjara. Ridho Rhoma ditangkap pihak kepolisian Polres Metro Jakarta Barat pada 25 Maret 2017. Saat diamankan, Ridho kedapatan memiliki narkotika jenis sabu seberat 0,7 gram. Pada 19 September 2018, PN Jakbar menjatuhkan pidana kepada terdakwa selama 10 bulan. PN Jakbar juga menetapkan terdakwa menjalankan rehab medis dan sosial di RSKO Cibubur selama 6 bulan 10 hari. Tidak berapa lama setelah itu, Ridho bisa menghirup udara bebas dan kembali manggung lagi. Vonis itu tidak diterima jaksa dan mengajukan banding tapi kandas. Kasasi pun dikirimkan. “Menurut majelis hakim kasasi putusan

judex facti perlu diperbaiki mengenai kualifikasi tindak pidananya dan mengenai lamanya pidana yang dijatuhkan kepada Terdakwa M. Ridho Rhoma Irama,” kata jubir MA, hakim agung Andi Samsan Nganro saat dihubungi detikcom, Senin (25/3/2019). MK memperbaiki kualifikasi kejahatannya menjadi ‘Penyalahguna Narkotika Golongan I Bagi Diri Sendiri. Duduk sebagai ketua majelis

yaitu hakim agung Andi Samsan Nganro dengan anggota majelis yaitu hakim agung Margono dan Eddy Army. ”Pidananya menjadi 1 (satu) tahun 6 (enam) bulan penjara. Jadi, walau Terdakwa telah menjalani rehabilitasi namun dia harus masuk pejara lagi untuk menjalani sisa pidananya sesuai putusan Mahkamah Agung (MA) pada tingkat kasasi tersebut,” pungkas Andi Samsan. pit


OPINI BERITAPAGI

T AJUKPAGI Pemerintahan Jokowi Mengarifi Nelayan NELAYAN menagih janji pembentukan badan umum logistik penyerap hasil produksi sektor perikanan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi). Pembentukan badan itu diharapkan bisa berfungsi laiknya badan usaha logistik yang saat ini terbentuk untuk menyerap hasil produksi pertanian. Hal tersebut disampaikan perwakilan nelayan secara langsung kepada Jokowi dalam kunjungan ke Istana Negara beberapa waktu berselang. Menjadi layak dicatat karena kunjungan ini sekaligus untuk memenuhi undangan dari Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti agar nelayan bisa menyampaikan aspirasinya kepada kepala negara. Momen ini menghadapkan Presiden Jokowi pada tuntutan sekaligus koreksi dari nelayan. Tapi seperti diketahui para bawahannya di kabinet kerja, Jokowi menghendaki terjadinya interaksi langsung dengan rakyat seperti ini. Ia suka mendengar rakyat yang datang, termasuk datang kepada rakyat melalui blusukan. Iin Rohimin, salah satu perwakilan nelayan, menerangkan permintaan pembentukan badan, seperti Bulog perikanan sejatinya sudah pernah disampaikan ke pemerintah melalui Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP). “Usulannya ini sebetulnya sudah pernah kami sampaikan, tapi tidak tahu sampai tidak ke presiden?” ujarnya bertanya. Pembentukan Bulog sektor perikanan dipandang perlu karena risiko penurunan harga komoditas sebenarnya tak hanya menghantui sektor pertanian. Berhubung di perikanan sama, ketika produksi naik, harga jadi jatuh, tidak ada yang bisa menstabilkan harga ikan.Nelayan berharap Menteri Susi dan Presiden Jokowi bisa menindaklanjuti ini. Selain menagih pembentukan Bulog sektor perikanan, para nelayan juga meminta Jokowi untuk meningkatkan taraf kesejahteraan mereka. Tak hanya itu, para pelaut juga meminta agar masalah perizinan dan sertifikat tanah nelayan dipermudah. Merespons hal itu, Jokowi mengklaim bahwa pemerintah sudah berusaha membantu produksi nelayan. Hanya saja, cara yang dilakukan masih fokus pada penjaminan pasokan di laut dengan memerangi kapal asing yang bisa merebut hasil tangkapan nelayan. Hal ini dilakukan untuk memastikan bahwa tangkapan ikan nelayan tidak diambil pihak lain. Produksi ikan tangkap seharusnya bisa naik drastis karena sekitar 7 ribu kapal ilegal yang lalu lalang di wilayah perairan Indonesia, sudah bisa dikurangi. Jokowi mencatat KKP sudah menenggelamkan 888 kapal asing yang mencuri ikan di wilayah perairan Nusantara. Program penenggelaman kapal itu dilakukan sejak 2014 di bawah pimpinan Menteri Susi kala ia memulai Kabinet Kerja. Sementara, Menteri Susi enggan memberi komentar soal permintaan nelayan. Ia hanya memberi komentar bahwa ide tersebut bagus. Tetapi, menurutnya, pemerintah sebenarnya sudah memiliki dua perusahaan pelat merah yang bisa diandalkan untuk menyerap hasil produksi nelayan, yaitu Perusahaan Umum Perikanan Indonesia (Perum Perindo) dan PT Perikanan Nusantara (Persero). Ya Bulog itu bagus, namanya Bulog pasti BUMN. Perinus dan Perindo mungkin bisa jadi Bulog-nya perikanan.

SELASA, 26 MARET 2019

Palembang terbanyak kawasan kumuh.

Bagus pacak nyaingi Jakarta… ***

Ban yak ‘jumping a per lu Bany ‘jumping’’ politik politik,, pejaba pejabatt negar negara perlu dita tar ditatar tar.. Jadi atlet lompat jauh…

mang cek PEMIMPIN UMUM PEMIMPIN REDAKSI/ PENANGGUNG JAWAB PEMIMPIN PERUSAHAAN

Mulyono Misman Iman Handiman

HALAMAN 10

Kisah Naskah Palembang Katalog & Kondisi Terkini Ahmad Subhan Pustakawan Partikelir

Kondisi Sekarang Setelah sekitar 15 tahun penerbitan Katalog Naskah Palembang, kita perlu bertanya perihal bagaimana kabar pernaskahan di Palembang. Jawabannya ada yang berupa kabar gembira, ada juga yang sebaliknya. Kabar gembiranya, telah terbit beberapa judul buku dan artikel ilmiah berdasarkan naskah-naskah Palembang. Terjadi pula peningkatan jumlah judul skripsi dan tesis pascasarjana dalam bidang kajian pernaskahan di Palembang. Hasil penelusuran menunjukkan puluhan judul karya tulis yang menjadikan naskah-naskah Palembang sebagai bahan kajian. Perihal ini akan penulis urai dalam artikel tersendiri. Ada baiknya menyimak pula kabar yang kurang menggembirakan sebagai bahan refleksi sekaligus antisipasi kemungkinan terburuk yang dapat terjadi pada naskah-naskah Palembang. Sebelum menyusun artikel ini, penulis telah me-

Jufri Alpalembani Pegiat Pustaka Pusaka

ngumpulkan informasi dari tiga pemilik naskah di Palembang, yakni Abdul Azim Amin, Riza Pahlevi, dan Muhammad Jufri. Sebagai dosen di UIN Raden Fatah Palembang, sekarang sudah pensiun, Abdul Azim Amin selalu antusias bila ada orang yang berminat menjadikan naskah-naskah miliknya sebagai bahan kajian. Akan tetapi, niat dan perbuatan baik memang tak selalu dibalas dengan kebaikan pula. Begitulah yang terjadi pada Pak Azim. Sikap beliau yang “nothing to lose” meminjamkan koleksinya kepada orang lain, justru berujung kehilangan naskah. Akibatnya, dari tujuh naskah miliknya yang dimuat dalam katalog 2004, dua naskah tak lagi diketahui keberadaannya lantaran dipinjam namun tak dikembalikan. Sisa itu pun berkurang lagi setelah pindah rumah yang menyebabkan beberapa naskah terselip entah di mana dan belum ditemukan sampai sekarang. Kendati begitu, Pak Azim tetap memberi kabar

C E LOT E H PAG I

gembira bahwa ada juga naskah-naskah “baru”, sehingga menambah daftar naskah lama yang pernah beliau miliki. Muhammad Jufri alias Cek Jon pernah mengoleksi 20-an naskah. Jumlah itu telah berkurang, salah satunya karena berpindah kepemilikan. Untungnya, perpindahan itu terjadi di antara sesama pewaris naskah. Hal itu sengaja Cek Jon lakukan supaya ketika butuh lagi naskah-naskah itu, ia dapat mengakses kembali tanpa banyak kesulitan. Ada juga beberapa naskah koleksi Cek Jon yang tak diketahui keberadaannya, lagilagi, karena berkali-kali pindah tempat tinggal. Bikin miris bila menyaksikan kondisi naskah-naskah miliknya yang tercerai-berai. Informasi yang menyenangkan hati datang dari Riza Pahlevi. Ia mengaku masih menyimpan dan merawat koleksi naskahnya. Tidak berkurang, bahkan bertambah. Karena ada naskah-naskah lama yang baru ia temukan. Kondisi koleksi tiga orang tersebut tentu belum memberi gambaran utuh tentang naskah-naskah yang tercantum dalam Katalog Naskah Palembang.

B A G I A N TERAKHIR D A R I DUA T U L I S A N

Gambaran tak utuh itu pun perlu ditambah dengan peringatan bahwa ada tiga orang pemilik naskah yang sudah meninggal dunia. Cek Jon bilang bahwa keselamatan naskahnaskah di Palembang terancam, selain karena pemilik naskah “pindah alamat”, juga karena ada yang sudah “pindah alam”. Syukurlah selalu ada kabar baik. Salah satunya ialah perihal Kemas Andi Syarifuddin, salah seorang pemilik naskah Palembang yang giat menghimpun serta mendokumentasikan naskah-naskah koleksinya

SUAROKITO GALO Hanya surat yang dilengkapi fotokopi kartu tanda penduduk (KTP) atau kartu identitas lain yang berlaku yang dimuat

Jembatan Musi IV Mulai Kotor Warga Kota Palembang SEMENJAK Jembatan Musi IV sudah dibuka, banyak warga Palembang yang antusias untuk melewati jembatan tersebut. Karena lokasi jembatan yang menghubungkan langsung ke daerah Plaju. Perjalanan pun jadi lebih singkat dan menghindari kemacetan di jembatan Ampera. Warga Palembang pun banyak mengunjungi Jembatan Musi IV pada sore hari karena bisa menikmati pemandangan sungai Musi dan menghabiskan sore

IST

hari di sana. Tidak hanya warga yang sengaja untuk menikmati

sore di sana, pengendara yang melintas juga sering berhenti

Firdaus Komar

REDAKTUR PELAKSANA: Citra Utama SEKRETARIS REDAKSI: Yulianti REDAKTUR: Edward Heryadi, Miko Marlizon, Syairul, Ferly Marison, Nora Juwita, Muhammad Rizal Effendi, Haris Suprapto ANGGOTA REDAKSI: Dudy Oskandar, Reno Saputra, Sugiyarto, Pitria Tiningsih, Rio Adi Pratama, Hafidz Trijatnika FOTOGRAFER: Mardiansyah KORESPONDEN: Arif Agung (Muba), RA Amrina Rosyada (Ogan Komering Ilir), Henny Primasari (Ogan Ilir), Nurul Hudi (Muaraenim), Frans Kurniawan (Lubuklinggau), Marwan Ashari (Musirawas), Mewan Haqulana (Banyuasin), Habibi M Aridi (Prabumulih/PALI), Bobby Harta Irtanto (OKUS), Sofi Retorika (Lahat), Sidarta (Pagaralam), Azanul Arief, Miduk Siahaan (Jakarta). MANAJER PRODUKSI: Zainal Chasani STAF PRODUKSI: Antonius Zebua, Firdaus, Novery Kristian, Aan Purnomo Sidi. Pjs MANAJER SIRKULASI: Heriyanto STAF SIRKULASI: Deni Gustiawan MANAJER KEUANGAN: Segus Seripi KS STAF KEUANGAN: Zamhari A Fikri PLT MANAJER IKLAN: A Nomu Ridona ADMINISTRASI MARKETING KOMUNIKASI : Wulandari, Feri ARTISTIK IKLAN Isra Wahyudi ACCOUNT EXECUTIVE: Ratu Faseh, Kemas Abdul Rauf, Dodi Patria Sapta Aji ALAMAT: Jl Talang Kerangga No. 33, Palembang TELEPON: 372323, 7068003, 7068009; FAX: 0711-372626 TARIF IKLAN: Halaman Depan (Cover) FC: Rp 60.000/mmk; Halaman Belakang (Backcover) FC: Rp 45.000/mmk; Halaman Dalam FC: Rp 35.000/mmk, minimal ¼ halaman; BW: Rp 18.400/mmk; IKLAN BARIS: Rp 7.000/baris (minimal 3 baris) HARGA LANGGANAN: Rp. 85.000/bulan Terbit: 7 x seminggu (kecuali libur nasional) BANK: MANDIRI a/n PT. PANDJI MEDIA GEMILANG a/c: 1130004383794 BANK SUMSELBABEL a/c 1403056051

>>> 081 373 000 656 08180818xxxx Kepada Yth Bapak Kepala Dinas Perhubungan Kota Palembang, kenapa masih banyak angkutan truk batubara yang melewati jalan-jalan besar di Kota Palembang. Masih membuat resah para pengendara di jalan. 08310818xxxx Sat Pol PP Kota Palembang mohon ditertibkan kembali pedagang pinggir jalan Yos Sudarso. Sangat mengganggu lalu lintas membuat kemacetan bertambah. Apalagi pada jam-jam sibuk. Terima kasih 0812789xxxx Untuk Dinas Perumahan Rakyat dan pihak terkait, tolong diperhatikan lampu-lampu jalan yang sudah redup dan mati. Dibutuhkan penerangan jalan agar minim kriminalisasi. Seperti di jalan-jalan sering dilintasi kendaraan, jalan kecil atau akses dan jalan protokol lainnya. Terima kasih 0813733xxxx Bapak Walikota Palembang, setelah kemarin diresmikan transportasi wisata yaitu Delman. Diharapkan akan berjalan baik dan tidak menambah kesemrautan Kambang Iwak. Agar masih tetap terjaga kebersihan sekitaran Kambang Iwak. Terima kasih

Penerbit: PT Pandji Media Gemilang PERCETAKAN: PT Pandji Gemilang Grafika Jl Kapten Anwar Arsyad Blok E No 7, Way Hitam, Palembang (Isi di luar tanggung jawab percetakan) WARTAWAN KAMI TIDAK MENERIMA PEMBERIAN DALAM BENTUK APA PUN DALAM TUGAS PELIPUTAN MAUPUN PEMBERITAAN

ke dalam format digital. Kemas Andi Syarifuddin bahkan menyusun bukubuku baru berdasarkan koleksi naskahnaskah antiknya. *** P a p a r a n ringkas di atas setidaknya memberi dua catatan. Pertama, perlu ada inventarisasi ulang naskahnaskah di Palembang. Itu penting untuk mengetahui naskah-naskah apa saja yang masih ada dan yang tak lagi diketahui keberadaannya, sekaligus menghimpun data naskah-naskah yang ditemukan setelah penerbitan katalog 2004. Kedua, perlu ada dukungan kepada para pemilik naskah dalam hal penyimpanan dan perawatan koleksi. Demi mengantisipasi risiko kerusakan naskahnaskah berharga yang sejatinya adalah harta karun milik bersama. Penulis sadar bahwa sekadar mengajukan dua usulan di atas memang segampang mengetuk jari jemari pada papan aksara. Namun pelaksanaannya tentu tak semudah pesulap mengucap mantra abrakadabra. Karena, itu perlu konsolidasi para pemilik naskah, pegiat organisasi pernaskahan, serta pihakpihak yang peduli pada naskah-naskah Palembang.

0829302xxxx Bapak/Ibu Anggota Dewan yang berkepentingan di Dapil Sako dan sekitaranya. Mohon untuk ditinjau jalan di Kecamatan Sako banyak yang rusak parah. Sudah lama sekali tidak pernah diperbaiki. Warga sangat mengharapkan

adanya perbaikan jalan di daerah jalan celentang perumnas dan sekitarnya. Terima kasih 0852734xxxx Kepada Bapak Satlantas Kota Palembang, mohon ditinjau kembali jalan Telaga Swidak jalur dari Jembatan Musi IV. Sekarang macet parah, menuju ke pasar pocong pun begitu padat, kami takutnya warga tidak mau lagi belanja di pasar pocong dikarenakan macet. 08527791xxxx Tolong pada pihak terkait untuk memperbaiki lagi jalan yang rusak akibat pengerjaan galian disekitaran jalan kenten, karena sangat mengganggu apabila hanya ditimbun saja. Terima Kasih. 08526335xxxx Kepada Pemerintah Kota Palembang untuk memperbaiki kerusakan jalan di jalan kapten Anwar Sastro yang banyak berlubang apalagi banyak kendaraan yang melewati Jalan tersebut. Terlebih jalan berada di belakang Kantor Gubernur Sumsel. Terima Kasih. 08134591xxxx Kepada Pemerintah Kota Palembang agar dapat mencari solusi dari seringnya banjir di daerah sekip pada saat hujan, karena sangat mengganggu kami sebagai warga apabila jalan banjir. Mohon kepada Pemerintah untuk mencarikan solusinya. Terima Kasih. 08967721xxxx Kepada pihak Dinas Perhubungan Kota Palembang, tolong ditertibkan parkir liar yang sering membuat macet panjang di depan RS. M.

dan mengambil foto di jematan tersebut. Oleh karena itu Jembatan Musi IV sekarang menjadi kotor, trelihat banyak sampah di pinggir-pinggir jembatan dan cat nya pun sudah mulai mengelupas. Pada malam hari pun lampu yang berjajar disepanjang jembatan ada yang tidak menyala lagi. Hendaknya warga Palembang dapat menjaga keindahan dan kebersihan jembatan tersebut. bagi warga yang mengunjungi jembatan jangan membuang sampah sembarangan. Lebih baik lagi pihak terkait dan Dinas Kebersihan Kota Palembang menyediakan tempat pembuangan sampah. Terima kasih

Anda punya keluhan atau pengaduan terkait masalah keamanan, kenyamanan, fasilitas umum dan fasilitas sosial di lingkungan tempat tinggal, atau menjadi korban kejahatan dan ketidakadilan, silakan kirimkan sms & whatsApp ke nomor 0813-73000656. Kami akan rahasiakan identitas Anda bila diminta. Isi SMS & WA tanggung jawab pengirim. Hoesin ketika jam siang menuju sore. Padahal sudah ada peraturan papan Plang dilarang parkir di bahu jalan tersebut. 08316470xxxx Tolong Kepada Pemerintah di buat tempat pembuangan sampah di Jalan Pendidikan Opi, tepatnya di arah ke SMA Negeri 19. Karena tidak ada tempat pembuangan sampah, masyarakat sering membuang sampah pada tanah yang kosong. Terima kasih 08136769xxxx Kepada pihak terkait tolong pembatas jalan ditengah jalan lebih ditinggikan lagi, tepatnya di depan Universitas Bina Darma kampus (utama) Plaju. Karena banyak kendaraan bemotor putar arah melewati pembatas jalan tersebut karena rendah, ini sangat berbahaya. 08193354xxxx Tolong di tindak tegas orang yang berjualan di sepanjang trotoar Jalan Ahmad Yani (Plaju), mau berjalan kaki susah karena banyak orang menaruh barang jualannya di atas trotoar. Terima kasih. 089562331xxxx Kepada pihak terkait untuk menindak para sopir angkutan yang sering mangkal sembarangan di pinggir jalan yang menyebabkan jalan menjadi macet, terkadang sudah ditegur namum sopir masih saja mangkal di pinggir jalan. Tolong benar-benar ditindak pada pihak yang terkait dan Satlantas. Terima Kasih. 08524419xxxx Kepada Dinas Perhubungan untuk lebih giat lagi dalam menindak

pelanggaran yang dilakukan oleh sopir truk besar yang masih melintas di waktu yang tidak seharusnya. Karena sangat mengganggu kenyamanan dan keselamatan kami selaku pengendara di jalan. Terima Kasih. 08199921xxxx Kepada Pihak terkait untuk memindahkan genset besar yang berada di pinggir Jalan Kapten Anwar Sastro yang mengganggu pengendara belum lagi jalan di sana berlubang yang semakin membuat tidak nyaman pengendara lain. 08192378xxxx Kepada pihak terkait untuk menertibkan para driver ojek online yang sering mangkal di sekitaran kampus UIN Raden Fatah, karena sangat mengganggu dan sering menyebabkan kemacetan di jalan. 08132713xxxx Kepada Dinas Kesehatan Kota Palembang tolong disidak beberapa rumah sakit yang dalam pelayanan sangat lambat dan terkesan tidak mau melayani pasien pengguna BPJS. Karena kami juga sebagai pengguna BPJS membayar setiap bulannya untuk asuransi ini. 0829302xxxx Maraknya aksi kejahatan perampokan yang terjadi dimalam hari, saya menghimbau kepada segenap ketua Rt29 dan Rt 28, kelurahan 30 ilir, kecamatan Ilir Barat 2, dapat melakukan kegiatan ronda malam bersama warga setempat didaerah tersebut demi terciptanya lingkungan yang aman.


BERITAPAGI

SELASA, 26 MARET 2019

HALAMAN

11

Jokowi Ngopi di Pujasera Depan Stasiun Malang

CNN INDONESIA/RONNY BUOL

Lokasi kampanye terbuka Calon Presiden 02 Prabowo Subianto di Manado, Sulawesi Utara, Minggu (24/3).

Azan Berkumandang, Prabowo Izin Ngopi Jakarta, BP Momen capres Prabowo Subianto menghentikan orasi ketika azan berkumandang lalu minum kopi ramai dibahas di media sosial. BPN Prabowo-Sandiaga menjelaskan maksudnya. Momen itu terjadi ketika Prabowo kampanye di Manado, Minggu (24/3). Seperti diberitakan CNN Indonesia, Prabowo memulai orasinya sekitar pukul 11.30 WITA. Begitu naik panggung, Prabowo langsung ke podium dan menyampaikan orasinya dengan lantang. Di tengah orasi, pengeras suara dari masjid yang berada di samping panggung mengumandangkan azan zuhur. “Karena azan sudah berkumandang, saya hentikan dulu orasi. Kita harus menghormati panggilan beribadah. Saya juga bisa beristirahat untuk minum kopi dulu,” ujar Prabowo. Momen itu ramai dibahas di media sosial. Saat dihubungi, Direktur Advokasi dan Hukum BPN, Sufmi Dasco Ahmad mengatakan momen itu ter-

jadi saat jeda. Kopi itu juga sudah disediakan di panggung. ”Itu kan kebetulan break, kebetulan break kan kopinya ada di situ. Kopinya itu ada di panggung. Biasanya kalau dia itu kopinya ada di panggung. Dikasih oleh staf di panggung,” kata Dasco saat dihubungi, Senin (25/3/2019). ”Bukan minum kopi di tempat lain maksudnya. Kan biasanya dia itu ada jeda, nah karena ada jeda azan, dia minum kopilah itu di panggung, di podium maksudnya,” sambungnya. Dasco juga menjelaskan kopi yang kerap diminum Prabowo yaitu kopi Hambalang. Kopi racikan Prabowo itu bisa menambah stamina dan semangat. ”Ya kopi itu ada kopi Hambalang namanya, kopi racikannya Pak Prabowo dan biasa dikasih sama tamu-tamu yang dateng ke Hambalang. Tapi belakangan kopi Hambalang itu juga akan disuguhkan kepada kawan-kawan dari BPN yang baru gabung-gabung kemarin-kemarin itu dan bisa merasakan enaknya,” jelas Dasco. osk

Hujan Angin Robohkan lum hujan turun sekitar pukul 16.00 WIB, halte Trans Musi di Basuki Rahmat terlihat dalam kondisi baik. Akibat angin kencang, halte roboh. “Halte Trans Musi ini lebih dulu roboh karena angin kencang, setelah itu tidak lama hujan turun deras sekali. Kami pun kaget lihat halte roboh,” katanya ditemui di lokasi. Beruntung, kata Hendra, tidak ada satu orang pun yang menjadi korban dalam insiden halte roboh. Saat itu halte dalam keadaan kosong, pengendara belum ada yang berteduh. ”Nggak ada korban. Kan posisinya baru angin kencang saja tadi, jadi belum ada yang berteduh. Hanya warung kami aja yang nggak bisa jualan karena ketimpa atap halte,” katanya. Sementara di halaman

Mapolda Sumsel, tenda acara istighotsah yang akan digelar pada Jumat (29/3), porak-poranda. Atap hingga tiang terbang terbawa angin dari arah barat. Hingga saat ini, Palembang masih terus diguyur hujan. Bahkan di beberapa daerah dikabarkan listrik padam dan masih banyak warga yang menggunakan genset untuk penerangan sementara. Hujan deras disertai angin kencang kemarin bukan yang pertama menerjang Kota Palembang. Sehari sebelumnya, Minggu (24/3), hujan turun deras sore hingga malam hari. Pada hujan kali itu, banyak atap rumah, terutama yang dari bahan aluminium atau seng, lepas dari tempatnya. Ini akibat disapu angin yang membarengi guyuran hujan. pit

Jadi ‘Host’ Deg-degan Lim mengaku deg-degan dan hampir ingin muntah saat pertama kali jadi host di ‘Morning Show’. ”Masih deg-degan banget. Deg-degannya sampai mau muntah,” ujar Jesslyn Lim saat ditemui di Studio G7 Trans7, Mampang, Senin (25/3). “Masih banyak banget yang mau saya tahu dan pelajari. Untungnya krukrunya asyik, jadi apa yang mau dikembangkan mereka kasih tahu. Semoga saya bisa lama ya (karier hostnya),” sambungnya penuh harap. Dalam program ini, penonton dimanjakan dengan informasi-informasi menarik seputar dunia perempuan seperti tutorial make

up, memasak, olahraga, hingga games. Tak luput acara ini mengundang bintang tamu yang akan ikut meramaikan program. Hal ini ternyata menjadi bagian dalam program yang disukai oleh seorang Jesslyn Lim. ”Yang paling tinggi (scene favorit penonton) masak dan makeup-nya,” ujar Jesslyn Lim. ”Kalau ke sini (scene terfavorit) Jess pribadi lebih ke segmen conversation sama bintang tamu yang diundang,” sambungnya. Program ‘Morning Show’ tentunya akan menemani dengan informasi menarik pada pagi hari setiap Senin sampai Jumat pukul 08.0009.00 di Trans7. pit

Pria Telanjang Paksa Naik pang itu telah melewati pemeriksaan di Bandara Domodedovo, Moskwa, sebelum mendadak menanggalkan seluruh pakaiannya saat berada di jembatan penghubung terminal dengan pesawat. “Dia berteriak sambil mengatakan telanjang membuat gerakannya lebih lincah dan pakaian hanya akan merusak aerodinamika tubuh.” “Dia berkata akan terbang lebih lincah saat telanjang,” kata salah seorang calon penumpang kepada televisi Rusia, REN TV. Namun petugas bandara berhasil mencegah pria tersebut naik ke dalam pesawat yang akan berangkat menuju Crimea. Pria itu lantas ditahan oleh petugas kepolisian bandara. Salah seorang calon penumpang lainnya menga-

takan, pria yang tidak diungkapkan identitasnya itu tampak sadar dan tidak dalam keadaan mabuk. Jurubicara Kementerian Dalam Negeri Rusia, dalam pernyataannya, mengatakan, pria tanpa busana itu segera dibawa ke ruang medis bandara sebelum kemudian digiring ke rumah sakit untuk dilakukan pemeriksaan kondisi kesehatannya. “Pria tersebut diketahui adalah penduduk asli Yakutsk, tetapi dia tinggal di Moskwa,” tambah kementerian, dikutip The Moscow Times. Momen penangkapan pria telanjang tersebut sempat terekam kamera calon penumpang pesawat lainnya. Dalam rekaman yang tersebar di dunia maya itu, tampak pria tanpa busana yang terduduk di lantai dan dikelilingi oleh petugas. theindependent

Malang, BP Calon Presiden Petahana Joko Widodo ngopi bareng di pusat jajanan serba ada (pujasera) depan Stasiun Kota Malang, Jawa Timur. Jokowi menyeruput kopi seusai menghadiri kampanye akbar. Jokowi tiba di Pujasera Sriwijaya, yang terletak di depan Stasiun Kota Malang, Jawa Timur, Senin (25/3), bersama Ketua TKN Jokowi-Ma’ruf Erick Thohir, Politikus PDIP Pramono Anung, Menko Kemaritiman Luhut Pandjaitan, hingga Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa. Rombongan Jokowi kemudian singgah ke salah satu warung sambil menyeruput kopi hitam. Jokowi tampak mengenakan jaket bomber hitam khas anak motor. Beberapa saat kemudian tampak Luhut Binsar Pandjaitan tiba di lokasi dan duduk bersa-

ma Jokowi. Baik Jokowi maupun Khofifah tampak asyik berbincang. Sementara itu, banyak warga yang mengelilingi area Jokowi ngopi. Warga tampak menyahut untuk memanggil Jokowi. ”Pak Jokowi,” teriak warga. Di sela menyeruput kopi, Jokowi pun beranjak dari tempat duduknya dan menyapa warga. Beberapa kali Jokowi bersalaman dengan warga, dan melayani warga berfoto bersamanya. Salah seorang warga, Sri mengaku senang bisa berfoto bareng Jokowi. Sri lalu menceritakan momen dirinya bisa berfoto bareng Jokowi. ”Bapak yang pegang hapenya (saat berswafoto). Perasaannya duh senang sekali. Legaa. Baru pertama kali, baru sekarang foto sama presiden,” kata Sri saat ditemui di lokasi. osk

NOVAL DHWINUARI ANTONY/DETIKCOM

Capres Jokowi ngopi bareng di pujasera depan Stasiun Malang.

Dituntut 10 Tahun Bui, Irwandi Yusuf: Kasus Ini Politis Jakarta, BP Gubernur Aceh nonaktif, Irwandi Yusuf menyebut surat tuntutan jaksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) hanya meniru dari dakwaan. Irwandi juga merasa kasus yang menjeratnya bernuansa politis. ”Jadi sayang sekali ada muatan politik,” kata Irwandi Yusuf usai sidang di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor), Jalan Bungur Besar Raya, Jakarta Pusat, Senin (25/3). Irwandi Yusuf tidak menjelaskan detail muatan politis dalam kasus yang menjeratnya. Namun ia akan memunculkan nuansa politis tersebut dalam nota pembelaan atau pleidoi. “Enggak muncul di persidangan, nanti di pleidoi

saya munculkan,” jelas dia. Selain itu, Irwandi merasa ada beberapa pihak yang tidak menyukai keberhasilan dirinya sebagai Gubernur Aceh. Sebab dirinya pernah berlatarbelakang mantan tokoh Gerakan Aceh Merdeka (GAM), namun sukses menjabat Gubernur Aceh. ”Jadi yang enggak terlihat umum, bahwa saya pemimpin Aceh latar belakang saya GAM dan periode pertama saya sukses besar. Bahkan memberi contoh pada pemerintahan nasional, lalu di periode ini saya munculkan programprogram hebat,” tutur dia. ”Kalau saya dibiarkan saya sukses tapi latar belakang GAM, itu yang mereka khawatirkan,” imbuh dia.

DETIK.COM

Sidang Irwandi Yusuf di Pengadilan Tipikor Irwandi Yusuf dituntut 10 tahun penjara, denda Rp 500 juta subsider 6 bulan kurungan. Irwandi Yusuf diyakini jaksa bersalah menerima suap dan gratifikasi. Irwandi diyakni jaksa menerima suap Rp 1 miliar dari Bupati Bener Meriah

Ahmadi. Uang tersebut diberikan agar Irwandi Yusuf menyetujui program pembangunan dari Dana Otonomi Khusus Aceh (DOKA) Tahun 2018. Irwandi Yusuf menerima uang suap itu secara bertahap melalui orang keper-

cayaannya Hendri Yuzal, dan Teuku Saiful Bahri. Selain itu, Irwandi juga diyakini jaksa menerima gratifikasi Rp 41,7 miliar selama menjabat Gubernur Aceh. Irwandi Yusuf menjabat Gubernur Aceh periode 2007-2012 dan periode 2017-2022. Irwandi bersama-sama orang kepercayaannya Izil Azhar dari para pengusaha. Atas perbuatan itu, Irwandi diyakini bersalah melanggar Pasal 12 huruf a dan Pasal 12 huruf B UndangUndang Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dengan Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi juncto Pasal 55 ayat (1) juncto Pasal 64 ayat 1 KUHP. ris

Otak Pencurian Mobil Modus Rental, Seorang Wanita Diburu Polisi Jakarta, BP Polisi memburu seorang wanita berinisial NV karena melakukan penggelapan mobil. Modusnya adalah dengan berpura-pura merental mobil tersebut. ”Inisial pelakunya adalah NV seorang perempuan yang sekarang DPO,” kata Kapolsek Kebayoran Baru AKBp Benny Alamsyah kepada wartawan di kantornya, Jalan Kyai Maja, Kebayoran

Baru, Jaksel, Senin (25/3). Kasus ini dilaporkan oleh korban pada 5 Desember 2018 lalu. Awalnya, NV menyewa mobil dari dua orang korban. “Saat itu tersangka NV menyewa mobil untuk keperluan pribadinya, selanjutnya tersangka NV menyewa lagi beberapa unit mobil untuk jangka waktu yang lama dan pembayaran melalui transfer,” jelas Benny.

Akan tetapi, mobil yang disewa tidak dikembalikan sesuai perjanjian. Bahkan NV tidak dapat dihubungi kembali oleh korban. Korban kemudian melaporkan kasus ini ke polisi. Hasil penyelidikan, polisi menangkap lima orang kawanan NV yakni AR alias UK (30), SPJ alias JJ (55), SPT alias WG (34), dan MHK alias Pak De (63). ”Kita melakukan pe-

ngembangan dan berdasarkan pengakuan sudah melakukannya sebanyak 13 kali, ada 13 unit yang sudah digelapkan kemudian yang kita sita sebanyak lima unit,” sambungnya. Dia menambahkan, para pelaku yang ditangkap merupakan penadah. Mereka menjual mobil hasil kejahatan ke luar Jakarta seperti Semarang dan Kendal dan sebagian di Jawa Timur.

”Lebih kurang (dijual dengan harga) antara Rp20 juta sampai Rp30 juta. Jadi mereka bahasanya hanya menjualkan STNK,” sambungnya. Dari para tersangka, polisi menyita lima unit mobil hasil kejahatan. Para tersangka dijerat dengan Pasal 372 dan 378 KUHP tentang penipuan dan penggelapan dengan ancaman hukuman di atas 5 tahun. ris

Revisi Jadwal, Alex Noerdin ke Brasil Temui Ronaldinho diah kepada seluruh pemenang turnamen Alex Noerdin Cup. Termasuk 55 anak yang terpilih dari seluruh kabupaten kota juga akan dihadirkan bersama 1200 anak-anak SSB kota Palembang, sekaligus menyaksikan laga final. Ketua pelaksana yang juga Ketua Umum Badan Sepak Bola Rakyat Indonesia (BASRI) Eddy Sofyan menyampaikan, rangkaian acara turnamen tetap berjalan hingga laga final Rabu besok, sekaligus penyerahan hadiah dari bapak H Alex Noerdin selaku Pembina.

“Hanya saja puncak acara yang seharusnya digelar tanggal 31 Maret diundur setelah pelaksanaan Pemilu. Hal ini terkait dengan penjadwalan ulang Ronaldinho yang seharusnya hadir pada hari tersebut. Bahkan, kami juga nanti akan turut mendampingi H Alex Noerdin berkunjung langsung ke pihak manajemen Ronaldinho di Brasil, guna membahas penjadwalan ulang kedatangan mantan bintang sepakbola dunia tersebut,” jelas Eddy. Lebih Lanjut dikatakan Eddy, selain mengundang

55 anak-anak terpilih, pihaknya juga mengundang seluruh tim kabupaten kota yang sudah turut serta selama kompetisi tersebut. Menurutnya, ada sekitar 31 tim dari seluruh daerah yang akan diundang untuk menyaksikan laga final nanti. “Jadi acara di tanggal 27 tersebut hanya laga final sekaligus pembagian hadiah kepada para juara, namun bukan berarti closing. Karena acara puncak, nanti tetap akan dilaksanakan dengan kehadiran legenda sepapk bola dunia Ronaldinho. Hanya saja wak-

tunya sudah dipastikan diundur hingga usai pemilu,”tegas Eddy. Lebih lanjut dikatakan Eddy, meski kedatangan Ronaldinho diundur hingga usai Pemilu, pihaknya tetap bertanggung jawab dan akan menyelesaikan empat rangkaian acara tersisa. “Kita masih ada empat rangkaian acara lagi yang harus dilaksanakan, pertama coaching clinic kepada 55 anak yang terpilih oleh sejumlah mantan pemain timnas. Kedua, menghadirkan seluruh peserta coaching clinic sekitar 7000 anak-anak untuk meneri-

ma langsung sertifikat yang sudah di tandatangani Ronaldinho. Kemudian yang ketiga adalah melaksanakan pertandingan antara tim Sumsel selection melawan tim All Star di Palembang,” kata Eddy. Kemudian yang terakhir, tambah Eddy, pelaksanaan acara puncak yaitu menghadirkan bintang sepakbola dunia Ronaldinho ke Palembang untuk memberikan coaching clinic ke pada 55 anak-anak yang terpilih dari seluruh kabupaten dan kota di Sumsel. zal

Semen Baturaja Gandeng Milenial Gelar Kelas Kreatif televisi nasional, kemudian kelas digital marketing/Ecommerce dengan pembicara Rahmad Priadi sebagai penggerak BukaLapak wilayah Sumatera. Ada juga kelas make up dengan pembicara Aby Salam sebagai salah satu professional make up artist, dan yang terakhir kelas fashion design dengan pembicara

Brilianto yang merupakan Fashion Designer. Dalam sambutannya, Vice President Corporate Services Management Semen Baturaja Ade Chitra Kusuma yang juga membuka acara kelas kreatif BUMN menyampaikan bahwa acara ini digelar sebagai salah satu upaya Semen Baturaja dalam

mendorong generasi muda untuk terus berkreasi dan berinovasi sehingga meningkatkan kualitas sumber daya manusia dalam menghadapi era revolusi industri 4.0. Acara yang membawa semangat millennial ini juga diharapkan mampu membantu dan mendorong masyarakat agar bisa bela-

jar hal baru, menciptakan peluang usaha baru dengan tujuan akhir meningkatkan kesejahteraan dan perekonomian masyarakat. ”Kami berharap selain mendapat tambahan motivasi dari para narasumber, peserta juga memperoleh pengetahuan dan pengalaman baru dengan bertatap muka secara langsung

dengan para pembicara yang memang sudah ahli di bidang masing-masing” tambah Ade Chitra. Semen Baturaja sebagai salah satu bagian dari keluarga besar BUMN mengemban misi sebagai Agent of Change khususnya bagi pemerataan kesejahteraan masyarakat Indonesia. ren

Tarif Ojek ‘Online’ Dibagi 3 Zona Biaya Jasa Penggunaan Sepeda Motor yang Digunakan untuk Kepentingan Masyarakat yang Dilakukan dengan Aplikasi. Kepmen yang mengatur tarif ojek online ini berlaku mulai 1 Mei 2019. Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub Budi Setiyadi mengatakan, tarif ojek online komponennya 20 persen biaya tidak langsung di aplikator, dan 80 persen hak pengemudi (bensin, penyusutan kendaraan, biaya internet, perawatan motor, dan lainnya). Adapun besaran tarif dibagi dalam tiga zonasi. Zona I (Sumatera dan Bali), Zona II (Jabodetabek), dan Zona III (Sulawesi di luar Bali, Maluku, dan NTB). Walaupun akan diumumkan secara resmi, tarif baru tersebut tidak akan langsung diterapkan. Dirjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Budi Setiyadi

menjelaskan, akan ada jeda waktu beberapa minggu untuk menyesuaikan masalah administrasinya. “Tidak langsung tapi harus ada penyesuaian adminstrasi, dan di lapangan butuh waktu beberapa minggu,” papar Budi Setiyadi, Senin (25/3). Sedikit bocorannya, acuan tarif tersebut akan mengatur mengenai tarif yang sama untuk jarak tertentu atau yang disebut dengan flag fall. Budi Setiyadi menyebutkan, untuk biaya flag fall tersebut berkisar antara Rp7.000 dan Rp10.000 untuk empat kilometer pertama. “Jadi tidak kita tentukan, misalnya 4 kilometer katakan Rp5.000. Nanti biayanya itu antara Rp7.000 sampai Rp10.000. Mungkin ya. Tapi besok pastinya,” papar Budi. Tarif flag fall tersebut mengalami perubahan, karena sebelumnya Kemenhub mengatakan tarif

flag fall Rp10.000 untuk 5 km pertama. Budi Setiyadi menjelaskan alasan penurunan jarak tersebut, karena ke depannya diperkirakan banyak pelanggan ojek online yang menggunakan jarak pendek, sehingga pendapatan untuk pengemudi tetap terjamin. “Saya melihat kepentingan gini, kalau jarak pendek nanti makin banyak, sehingga untuk jarak pendek itu 4 km kalau dikenakan sekian terlalu rendah. Kasihan pengemudi,” terang Budi Setiyadi. Bocoran tarif ini memang mengalami perubahan dibandingkan rencana sebelumnya yang dikatakan Kemenhub, yakni Rp 10.000 untuk 5 km pertama. “Iya (memang ada perubahan). Ini harga net bukan harga gross,” ungkap Budi Setiyadi. Selain mengenai tarif flag off, aturan soal tarif ojek online ini juga akan

mengatur besaran tarif per km, biaya per km, dan aturan suspend atau akun pengemudi yang diberhentikan sementara. “Formulasi seperti yang saya sampaikan kemarin ada biaya flag off 4 km, ada biaya kilometer, dan ada menyangkut suspend,” beber Budi Setiyadi. Menanggapi tarif ojek online, manajemen Grab Indonesia belum bisa berkomentar banyak soal penetapan tarif ojek online yang telah diputuskan oleh Kementerian Perhubungan. Head of Public Affairs Grab Indonesia Tri Anreianno mengatakan, pihaknya masih mempelajari tarif tersebut. “Kami masih menunggu salinan keputusan resmi tertulis dari Pemerintah agar dapat mempelajari dengan teliti dan memberikan respons yang tepat,” ujar Tri, Senin. Tri menilai, tarif yang telah ditentukan ini akan

berdampak pada para pengguna dengan daya beli terbatas. “Kebijakan ini akan berdampak signifikan kepada para pengguna dengan daya beli terbatas. Dalam hemat kami, lembaga perlindungan konsumen lebih kompeten dalam memberikan pandangan dari perspektif kepentingan konsumen,” kata Tri. Senada dengan Grab, Go-Jek pun mengaku masih mempelajari dampak dari kenaikan tarif ini kepada konsumennya. “Kami perlu mempelajari terlebih dahulu dampaknya kepada permintaan konsumen, pendapatan para mitra yang sejatinya bergantung pada kesediaan konsumen, dan juga para mitra UMKM di dalam ekosistem GOJEK yang menggunakan layanan antar ojek online,” kata Vice Presiden Corporate Communication Go-Jek, Michael Say. mik


SELASA 26 MARET 2019

Untuk Kemajuan Masyarakat Sumsel

H A L A M A N 12

Tak Jera Divonis 17 Tahun

IST

PENCABULAN–Haji Roni (duduk di lantai), tersangka kasus pencabulan diamankan di Polres OKU.

Ratusan Kali Cabuli Anak Tetangga Dengan ancaman dan imig-iming imbalan uang, Haji Roni (46) berhasil mencabuli anak tetangganya yang berusia 15 tahun. Baturaja, BP Aksi bejat warga Desa Lubuk Batang Lama, Kecamatan Lubuk Batang, Kabupaten OKU yang telah berlangsung empat tahun terakhir itu terbongkar setelah keluarga curiga dengan tingkah dan kelainan yang dialami korban. Menurut pihak keluarga, korban kerap telat datang bulan dan beberapa kali diketahui mengalami pendarahan, sehingga ibu korban mulai mengajak berbicara putrinya yang merupakan bungsu dari lima bersaudara itu. Mendapati penuturan dari A (korban), ibunya langsung mendatangi Mapolsek Lubuk Batang dan melaporkan perbuatan bejat yang diduga dilakukan tersangka. Kapolres OKU AKBP NK Widayana Sulandari melalui Kasat Reskrim AKP Alex Andrian didampingi Kanit PPA Bripka M Soleh menjelaskan, pelaku ditangkap setelah pihaknya berkoordinasi atas laporan keluarga korban di Polsek Lubuk Batang. “Hasil pemeriksaan sementara, tindak pidana tersebut sudah dilakukan tersangka sejak 2016 lalu. Agar korban menurut, pelaku mengancam akan membunuhnya,” ujar Bripka M Soleh, Senin (25/3). Dirinya menjelaskan, aksi bejat pelaku dilancarkan di rumah korban pada pagi hari saat seluruh keluarganya sedang beraktivitas di kebun. “Saat ini pelaku masih dalam pemeriksaan lebih lanjut terkait dugaan tindak pidana tersebut,” jelasnya. Bripka Soleh menambahkan, atas perbuatannya pelaku akan dijerat Pasal 81 ayat 2 Undang-undang

Nomor 17 Tahun 2016 Jo Pasal 76 d Undang-undang Nomor 35 Tahun 2014 tentang perlindungan anak dengan ancaman hukuman

15 tahun penjara. Sementara itu saat menjalani pemeriksaan di ruang Unit PPA Satreskrim Polres OKU mengakui perbuatan asusila terhadap korban sudah ia jalankan sejak empat tahun terakhir. Lantaran tak kuasa menahan nafsu dan sang istri kurang memberi pela-

yanan. “Sudah banyak tidak ingat lagi berapa kali, mungkin kalau 200 kali ada,” ucap kakek dua orang cucu itu. her

Palembang, BP Belum genap empat tahun menjalani hukuman atas vonis 17 tahun penjara yang dijatuhkan majelis hakim Pengadilan Negeri Palembang, Herman Gani alias Gani kembali dihadapkan ke meja hijau. Masih perkara yang sama, Gani yang berstatus sebagai warga binaan di Merah Mata kembali diadili karena terlibat peredaran narkotika jenis shabu yang ia lakoni dari balik jeruji besi penjara. Bahkan tak tanggungtanggung, kali ini Gani menyeret dua anaknya, Nabila Ulfani alias Bila dan Idham Vikriandi alias Deham (berkas terpisah) yang menjalankan bisnis haram tersebut atas perintah Gani. Berdasarkan surat dakwaan Jaksa Penuntut Umum (JPU) Rini Purnamawati, kali ini perbuatan terdakwa didakwa melanggar Pasal 112 ayat 2 dan atau kedua Pasal 114 ayat 2 Jo Pasal 132 ayat 1 Undang-undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang narkotika. Bisnis ilegal yang dijalankan Gani terbongkar setelah aparat kepolisian dari Direktorat Reserse Narkoba Polda Sumsel Nabila di depan Lenggok Pasar Oleh-oleh Khas Palembang di seputaran Kambang Iwak Jalan Tasik, pada 2 Agustus 2018. Polisi mengamankan empat paket shabu dengan berat 373,78 gram,

BP/HARIS

SIDANG–Terdakwa Herman Gani menjalani persidangan di Pengadilan Negeri Palembang. 300 butir pil ekstasi warna merah logo petir, tujuh butir pil ekstasi warna putih logo omega di dalam plastik klip transparan. Kemudian lima paket serbuk warna merah dengan berat 73,33, empat paket serbuk warna merah dengan berat 52,16 gram dan satu shabu dengan berat 5,705 gram. Semua itu berawal pada 2 Agustus 2018 terdakwa Herman Gani yang merupakan warga binaan Lapas Merah Mata Blok 29A menghubungi dan menyuruh Idham menyerahkan empat paket shabu kepada Nabila untuk kemudian diserahkan kepada pembeli yang telah memesan. Kemudian Nabila dita-

ngkap aparat saat menyerahkan barang haram tersebut dan hasil pengembangan polisi kembali mengamankan Idham dengan sejumlah barang bukti narkoba lainnya. Hasil penyelidikan petugas, narkotika tersebut terdakwa peroleh dari Danil (belum tertangkap) dan terdakwa menyuruh Idham untuk mengambil narkotika tersebut 23 Juli 2018 di pinggir jalan KM14, Kabupaten Banyuasin. Usai mendengar dakwaan jaksa, majelis hakim yang diketuai Akhmad Suhel menunda persidangan dan akan kembali dilanjutkan dengan agenda pemeriksaan saksi-saksi. ris


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.