1 Maret 2013

Page 1

Rp. 3.750

Jumat

Penentuan Juara

Agnes Monica Kalahkan Justin Bieber

01.03.2013 Empat Bocah Tewas dalam Mobil di Seipanas

Mereka Selalu Bersama Kosmas Ferson Farerra

Anak Kami Dibunuh!

Maria Yelson Fenge

PENEMUAN jasad Maria, Wihelmus, Aprillius, dan Kosmas menyisakan tanda tanya besar di benak orang tua mereka. Orang tua bocah-bocah itu justru yakin anak mereka tewas Wihelmus dibunuh sebelum diletakkan Rudi Farera dalam mobil warna hitam itu. Keyakinan tersebut muncul setelah melihat posisi tewasnya empat bocah ini tertumpuk rapi seperti ada yang menyusun. Antonius dan Yulianam orang tua Maria dan Kosmas, yakin dua anaknya itu dibunuh dulu baru diletakkan dalam mobil. ”Siapa yang tak curiga. KalauAprillius Ama Maelo pun anak kami terkunci dalam mobil, pastilah beronF.REPRO tak menggedor-gedor pintu jendela mobil,” kata Anton. Kecurigaan Anton menguat, karena menurut polisi, salah satu pintu mobil bagian kanan depan tak terkunci dan sedikit terbuka. ”Pasti bisalah bernafas. Anak umur dua tahun saja kalau merasa kesakitan bisa berontak minta tolong, apalagi seumuran anak kami yang sudah enam tahun. Baca Anak ...Hal 5

Dunia ini cukup untuk menampung apapun, namun tidak cukup menampung orang yang tamak dan serakah.

F.CECEP/BATAM POS

TIM BATAM POS, Batam

POLISI dan petugas Identifikasi Polda Kepri melakukan olah TKP penemuan empat mayat bocah di dalam mobil sedan BP 13006 XS di kawasan Pasar Cik Puan Seipanas, Kamis (28/2). Petugas mengevakuasi keempat jenazah bocah (foto kanan).

E F. DALIL HARAHAO/BATAM POS

ITA, Saprol, Anton, Yuliana, Alo, dan Tami, menunjukkan foto anak mereka yang hilang, Kamis (28/2) siang.

mpat bocah warga Kampung Durian RT 01 RW 06, Seipanas, ditemukan tewas dalam kondisi mengenaskan di dalam mobil sedan Subaru hitam BP 13006 XS yang terparkir di depan bengkel General Automotive Pasar Cik Puan, Seipanas Kamis (28/2) sekitar pukul 17.30 WIB. Saat ditemukan, jasad Maria Yelson Fenge (6), Kosmas Ferson Farerra (4), Wihelmus Rudi Farera (3), dan Aprillius Ama Maelo (5) bertumpuk dalam posisi telungkup di jok belakang mobil mangkrak itu. Wajah

F.C

EC

EP

/

M TA BA

PO

S

serta tubuh mereka sudah membengkak dan busuk. Pakaian yang sebelumnya mereka kenakan, terserak di dalam mobil yang berjarak sekitar 300 meter dari rumah para korban.

Baca Mereka ...Hal 4

GRAFIS: NOBEL

Pembunuhan Bidan Dewi di Medan

Pengusaha Batam

TERSANGKA

BATAM (BP) - Kapolda Kepri Brigjen Pol Yotje Mende mengatakan, I, pengusaha asal Batam sudah jadi tersangka kasus pembunuhan Nurmala Dewi br Tinanbunan di Deli Serdang, Medan, Sumatera Utara (Sumut). ”Surat pemberitahuan pencarian tersangka ditujukan kepada fungsi teknis yang membidangi yakni Ditrekrimum Polda Kepri serta Polresta Barelang yang mempunyai wilayah,” ungkap Kapolda Kepri Brigjen Pol Yotje Mende saat dikonfirmasi, Kamis (28/2). Bahkan, kata Kapolda, tim dari Polda Sumut

sudah turun ke Batam untuk mencari dan menangkap I. ”Polda Kepri atau Polresta Barelang hanya bersifat pendamping saja, tindakan hukum baik penyelidikan, penyidkan, serta penangkapan atas perkara itu adalah Polda Sumut,” ujarnya. Dijelaskannya, Polda Kepri untuk kasus ini sifatnya pasif, menunggu arahan dari Polda Sumut. ”Kalau ada permintaan bantuan penangkapan, penyeledikan, dan penyidikan kita siap melaksanakannya,” ungkap Kapolda.

Baca Pengusaha ...Hal 4

Ibas Disebut Terima Rp 3,6 M dari Nazar Ibas Terima Rp 3,612 M dari Proyek Hambalang, diterima pada : 29 APRIL 2010 sebesar 200 ribu dolar AS atau Rp 1.806.000.000 (kurs Rp 9.030)

Surat

Diterima dua tahap, Masing-masing Rp 903 juta.

pemberitahuan pencarian tersangka ditujukan

30 APRIL 2010 Rp 1.806.000.000 Diterima dua tahap

ke Ditkrimum Polda Kepri serta Polresta Barelang

JAKARTA (BP) - Tudingan kalau Sekretaris jenderal DPP Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) ikut menerima aliran dana Hambalang dari Nazaruddin terus bergulir.

Brigjen Pol Yotje Mende

Baca Ibas ...Hal 4

Ras Muhamad, Duta Reggae Indonesia yang Ingin Eksiskan Musik Reggae

Din Minta Densus 88 Dibubarkan JAKARTA (BP) - Desakan agar Densus 88 antiteror dibubarkan makin mengemuka. Itu setelah Ketua Umum PP Muhammadiyah Din Syamsudin ikut melontarkan desakan tersebut pascapertemuan dengan Kapolri, kemarin. Desakan itu menyusul beredarnya video kekerasan yang dilakukan sekelompok orang berseragam polri terhadap beberapa orang F.JPNN Din Syamsudin terduga teroris. ”Kalau dari sudut kami ormas islam, MUI (Majelis Ulama Indonesia), mungkin kami sepakat, saya

Baca Din ...Hal 4

Ziarah ke Ethiopia, Telusuri Jejak Bob Marley tersebut dalam bukunya, Negeri Pelangi. Buku itu merupakan catatan ziarahnya ke Ethiopia sebagai tempat lahirnya musik reggae, musik yang dia geluti saat ini. Beberapa ungkapan dua tokoh tersebut juga mendasari penulisan Negeri Pelangi serta menginspirasi Ras untuk berangkat ke negara miskin tersebut. Dia mencari titik temu di antara keduanya sebagai hasil pengkajian atas yang disuarakan raja reggae, Bob Marley, lewat lagu-lagunya. ”Jika kita resapi, dua kutipan itu memiliki pesan yang sama, sejiwa, sehati, dan serasi. Buku saya ini, selain berbicara tentang Ethiopia, punya pesan bersayap tentang pluralis-

Musisi Muhammad Egar atau yang lebih dikenal dengan Ras Muhamad dipercaya menjadi duta reggae Indonesia. Tugas pertamanya adalah menapaktilasi musik reggae di negara asalnya, Ethiopia. SUGENG SULAKSONO, Jakarta ADA dua tokoh dunia yang diidolakan Ras Muhamad. Mereka adalah Presiden Pertama RI Soekarno dan Premiere & 1st Chairman of the Organization of African Unity Emperor Haile Selassie I Ethiopia. Keduanya dinilai memberikan pencerahan peradaban di dunia pasca kenabian, terutama terhadap bangsa Asia dan Afrika. Saking mengidolakannya, Ras mengutip pernyataan dua tokoh

RAS Muhamad yakin musik reggae bakal hidup subur di Indonesia. F.RAKA DENY/JAWA POS

redaksi@batampos.co.id

http://twitter.com/batampos

me, keberagaman, kemerdekaan, dan anti penjajahan. Indonesia kan juga negeri pelangi itu,” ucapnya saat ditemui di kawasan Cikini, Jakarta, Selasa (26/2). Ras meluangkan waktu untuk menemui Jawa Pos (Grup Batam Pos) di tengah jadwal syuting klip video Uwee Kaa, musisi reggae dari Munchen, Jerman. Akhir tahun nanti, Uwee Kaa me-launching album baru dan kebetulan lagu pertamanya berjudul Aku Cinta Indonesia. Klip video lagu tersebut dibuat di Indonesia. ”Lagu itu berbahasa Jerman memang. Tapi, ada penggalan bahasa Indonesia-nya di bagian reff,” kata peraih gelar associate degree bidang liberal arts dari Borough of Manhattan Community College, AS, itu.

Baca Ziarah ...Hal 5


Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

Inspirasi TRANSPORTASI Dalam sebulan ini, transportasi laut di Kepulauan Riau (Kepri) cukup terganggu dengan kerusakan sejumlah kapal roro. Akhir tahun lalu, kapal roro KMP Lome yang melayani Karimun-Tanjungpinang, mangkrak

Rusaknya Kapal Roro cukup lama di Pelabuhan roro Dompak. Perbaikan bilah kemudinya pun sempat mengalami kendala karena banyaknya buaya di perairan dermaga Dompak. Setelah dua bulan tak bisa beroperasi, baru bulan Februari ini, kapal ditarik masuk dok di Palembang. Kerusakan juga terjadi di kapal roro Batam-Tanjunguban. KMP Barau yang beroperasi sempat mengalami kerusakan dan sudah bisa diperbaiki. Saat KMP Barau ini rusak, dua kapal roro lagi

yang dioperasikan Angkutan Sungai dan Penyebrangan (ASDP) Kota Batam sedang masuk dok. Sehingga begitu KMP Barau rusak, tak ada pengganti lain dan masyarakat pengguna kapal roro pun kesulitan transportasi. Sebagai daerah kepulauan, keberadaan kapal roro tak bisa dianggap sebelah mata. Kapal ini mampu menggerakkan penyebaran ekonomi dan menjembatani satu pulau ke pulau lain. Angkutan darat jadi lebih leluasa mengirim komoditas

Kirimkan opini Anda ke opini@batampos.co.id atau barang dari satu pulau ke pulau lain dengan lebih praktis dan murah. Melihat begitu pentingnya keberadaan kapal-kapal roro ini, sudah selayaknya pemerintah lebih fokus memfasilitasi armada ini. Penyediaan armada yang layak dan pengelolaan jadwal dok atau perawatan agar arus barang antar pulau tak terganggu, perlu lebih dipikirkan. Perbaikan juga perlu menjadi perhatian, sehingga tak ada lagi kapal yang sampai rusak berbulan-bulan. ***

[Batam Pos @BatamPos] [INTERAKTIF] Tweeps, Dahlan-Rudi sudah dua tahun meminpin Kota Batam. Apa pendapat Anda?

P

[ dindun kece@diniienoor] Cukup bagus

Tawakal Membangun Etos Kerja Umat

ERUBAHAN zaman yang begitu pesat seakan menjadi signal bagi penghuni bumi ini agar mempersiapkan diri sejak dini dalam menyambut moderenisasi kehidupan. Namun pada kenyataannya, manusia kini terutama umat Islam banyak yang terhipnotis dan terlena oleh westernisasi dan gemerlap zaman globalisasi. Maka tidak jarang saat ini kita melihat pengangguran di sana-sini, kemiskinan merajalela, pengamen dan anak-anak terlantar berserakan di kota, dan beragam keterpurukan lainnya. Permasalahnnya, ketika ditanya, sebagian besar mereka mengaku beragama Islam. Lalu, dimanakah letak akar permasalahan keterpurukan umat Islam tersebut? Banyak faktor yang melandasi dan mendorong dekadensi kehidupan umat Islam di era moderen sekarang ini. Salah satunya adalah cara pandang umat Islam terhadap ajaran Islam itu sendiri yang seharusnya menjadi pedoman hidupnya. Yakni, ajaran yang menganjurkan umat Muslim untuk senantiasa ber-tawakal. Sayangnya, teramat banyak umat Islam yang belum mampu memahami dan menderivasikan tawakal secara menyeluruh. Kesalahan menafsirkan makna tawakal menjadikan banyak umat Islam yang kemudian berpangku tangan mengharapkan rezeki dari belas kasih orang lain. Kebanyakan dari umat Islam yang condong mengutamakan pasrah sebagai bentuk tawakal mereka. Pasrah menyerahkan segala urusan kepada Allah SWT tanpa ada upaya untuk menyelesaikannya. Misalnya, saat parkir kendaraan di manapun tanpa memberi kunci pengaman karena cukup pasrah akan kuasa Tuhan dalam menjaganya. Dan ketika kendaraannya hilang karena dicuri orang, maka takdir yang disalahkannya. Kasus lainnya, ketika seorang hamba cukup berdiam diri untuk berdzikir dan berdoa kepada Allah karena kesulitan mendapat pekerjaan. Dia pasrah kepada Allah yang Maha memberi dan mengharap diberi pekerjaan itu tanpa secuil upaya. Sudah barang tentu peluangnya mendapat pekerjaan sangat kecil bila dibandingkan dengan mereka yang rela belajar dan ikut pelatihan kewirausahaan. Karena secara tidak langsung, mereka yang memiliki skill telah membuka lapangan kerja untuk dirinya sendiri, bahkan juga orang lain. Inilah yang harus digaris bawahi, jika tawakal dimaknai sebatas pasrah maka tidak ubahnya katak dalam tempurung yang diam menanti hujan, katak itu tidak akan pernah tahu ada tempat lain yang basah di sekitarnya. Pada akhirnya katak itu mati tanpa secuil upaya demi merubah dan menyongsong takdir dari Tuhannya. Saatnya untuk merevisi pemahaman kita terhadap makna tawakal jika itu masih sebatas pengetahuan orang pada umumnya. Tawakal yang sesungguhnya akan menjadikan manusia senantiasa bekerja keras dan menyerahkan apapun hasilnya kepada Allah Subhanahu wa-ta’ala. Karena janji Allah yang akan merubah nasib siapapun pasti datang, sebagaimana firman-Nya, ”Sesungguhnya Allah tidak akan merubah keadaan sesuatu kaum sehingga mereka merubah keadaan yang ada pada diri mereka sendiri.” (QS. Ar Ra’d: 11). Memaknai ayat tersebut, maka kita akan menemukan anjuran Allah SWT untuk bekerja keras dan tidak sekadar bergantung pada takdir dan doa. Allah dan Rasul-Nya sangat menghim-

bau umat manusia untuk mencari rezeki meskipun harus merantau ke negeri orang. Apabila upaya telah dilakukan dengan maksimal, maka langkah selanjutnya adalah doa yang ikhlas dan khusuk serta menyerahkan apapun hasilnya kepada Allah Subhanahu wa-ta’ala. Artinya tawakal itu bukanlah berarti kita meniadakan upaya, harus ada upaya nyata dalam menjaga barang kita, apabila bekerja harus ada usaha dalam mencapai hasil kerja yang terbaik, meski hasil dari semua itu hanya Allah lah yang menentukan. Sekelompok semut saja harus bekerjasama mengangkat makanan cadangan untuk disimpan ketika menemukan makanan sejauh apapun tempatnya. Seekor merpati pun harus terbang lagi mencari makan walau tuan pemiliknya telah meletakkan makanan di depan kandangnya. Urgensitas Memahami Tawakal Rasulullah SAW sangat memotivasi umatnya untuk memiliki etos kerja tinggi dan tidak sekedar berharap pada doa, hal ini sebagaimana disampaikan dalam sebuah kisah dari Hadistnya. Suatu hari, seorang lelaki Badui datang ke masjid menunggangi kuda. Sesampainya di Masjid, ia menghadap Rasulullah SAW tanpa mengikat kudanya. Ketika ditanyakan hal itu kepadanya, lelaki itu berkata, ”Aku sudah bertawakal kepada Allah.” Atas hal ini, Rasulullah berkata, “Ikatlah kudamu, kemudian bertawakallah kamu kepada Allah.” (HR. Tirmidzi). Pesan penting dalam Hadist yang disampaikan Rasulullah SAW tersebut adalah untuk membuka pemahaman kita akan makna penting dari tawakal. Tawakal yang seharusnya mendasari segala aktivitas orang-orang beriman dan menjadi landasan bagi mereka yang senantiasa berserah diri kepada Allah SWT. Inilah salah satu ajakan Rasulullah SAW kepada umatnya untuk bertawakal hanya kepada pencipta kehidupan ini. Allah SWT telah berfirman dalam Alquran, yang artinya: ”...dan hanya kepada Allah sajalah hendaknya orang-orang mukmin bertawakal.”(QS Ibrahim: 11). Permasalahannya, banyak di antara kita yang sering misunderstanding (salah persepsi) dalam menafsirkan dan mengaplikasikan bentuk tawakal tersebut. Banyak orang yang mengaku bertawakal kepada Allah SWT dalam setiap urusannya, tetapi mereka tidak atau belum melakukan usaha secara maksimal. Dan ketika terjadi kegagalan, mereka menyalahkan takdir atau ketentuan yang mereka terima dari Allah. Banyak manusia yang condong mengutamakan pasrah tanpa usaha sebagai bentuk tawakal mereka. Mereka menyerahkan segala urusan kepada Allah SWT tanpa ada upaya untuk menyelesaikannya. Misalnya, seseorang yang memilik banyak hutang. Merasa dirinya sebagai hamba Allah, maka ia hanya berdzikir dan berdoa kepada Allah SWT dengan sepenuh hatinya untuk dapat membayar utangnya. Dia berharap karunia Allah secara tiba-tiba, ia selalu menanti rezeki turun dari langit atau paling tidak ada donatur yang mendatanginya. Sementara, dia tidak melakukan usaha untuk menyelesaikan dan melunasi hutangnya itu. Tawakal bukan berarti meniadakan upaya, harus ada kerja nyata dan kesungguhan dalam mewujudkan impian. Tawakal yang tidak menjadikan seseorang berdiam diri dalam menunggu takdir. Tawakal menuntut kita untuk berupaya maksimal, sembari mengharap ridha Allah SWT. Rasulullah

[Lie sha silitonga@Sha_Wilhelmiena] Belum Memuaskan

SAW bersabda, ”Seandainya kalian bertawakal kepada Allah dengan sebenar-benarnya, niscaya Allah akan memberikan rezeki kepadamu, sebagaimana Allah memberikan rezeki kepada burung yang berangkat di pagi hari dalam keadaan lapar, lalu pulang di sore hari dalam keadaan kenyang.” (HR. Tirmidzi). Anjuran untuk bekerja keras dan tidak sekadar bergantung pada doa, nampaknya benar-benar dibutuhkan pada zaman yang penuh tantangan sekarang ini. Rasulullah juga mengimbau kaum Muslim untuk mencari rezeki tanpa putus asa, dengan disertai doa demi melancarkan dan memudahkan rezekinya. Demikianlah yang sebenarnya maksud tawakal, harus ada upaya nyata baru kemudian berserah kepada Allah atas apa pun hasilnya. Maka beruntunglah kita yang telah bertawakal seperti itu, karena Allah SWT telah berfirman, artinya: ”Dan barangsiapa yang bertawakal kepada Allah niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan)nya”(QS ath-Thalaq: 3). Meningkatkan Etos Kerja Agar Mulia Fenomena yang umum kita jumpai di masyarakat sekarang ini terlebih-lebih umat Islam, diantaranya mereka banyak telah bekerja berpuluh-puluh tahun namun kondisi kehidupannya tiada berubah. Sebagian mereka merasa cukup dengan rezeki yang telah Allah berikan itu, tanpa ada upaya lagi demi mengangkat statusnya. Jika demikian, maka orang-orang tersebut tak ubahnya hewan peliharaan yang dimanfaatkan tenaganya dan hanya diberi makan secukupnya oleh sang majikan. Berbahayanya lagi jika ini diterapkan di pemerintahan negara liberal seperti Indonesia, sudah pasti rakyat kecil yang mayoritas Muslim akan tertindas oleh pemimpin zalim seperti yang terjadi sekarang ini. Menerima apa adanya semua aturan negara yang otoriter dengan pemimpinnya yang juga hanya mementingkan perutnya sendiri, menjadikan rakyat kecil semakin terkotak dalam keterpurukan tanpa jalan keluar. Inilah yang mendoktrin rakyat agar tidak berani melakukan apapun meskipun sudah jelas para pemimpinnya curang dan munafik. Semestinya, dengan memiliki etos kerja tinggi kita dapat menghadapi kehidupan dengan kesungguhan yang energik dalam mencari rezeki. Berteguh hati dan fikiran terbuka serta mengharapkan pertolongan-Nya merupakan obat mujarab dalam menghindari segala keraguan dalam hidup. Berikut Allah Subhanahu wa-ta’ala tegaskan dalam firman-Nya, yang artinya, ”Dan Katakanlah: ”Bekerjalah kamu, maka Allah dan Rasul-Nya serta orang-orang mukmin akan melihat pekerjaanmu itu, dan kamu akan dikembalikan kepada (Allah) Yang Mengetahui akan yang ghaib dan yang nyata, lalu diberitakanNya kepada kamu apa yang telah kamu kerjakan.” (QS. At-Taubah: 105). Semoga seluruh umat Islam khususnya di Indonesia dapat segera bangkit dengan menggenggam sikap tawakal, bersama-sama rakyat Indonesia berjuang dan berupaya untuk kembali merajut kejayaan bangsa ini. Dengan tawakal yang benar, kita bangun etos kerja dalam diri generasi bangsa agar mampu mendelegasikan dirinya untuk menjadi pemimpin yang amanah. Sehingga, impian kita merasakan kesejahteraan rakyat Indonesia yang dipimpin oleh pemimpin yang hikmat dan bijaksana, dapat terwujud dalam kehidupan nyata. Semoga! ***

[arief@arief_Myself] Tidak ada perubahan yg nyata.

Toko Buku 171

Zainal Arifin, S.Pd Dosen STKIP Hidayatullah Batam dan Guru SMP Islam Integral Luqman al Hakim Batam

JUDUL PENULIS TEBAL BUKU PENERBIT DIJUAL Di ALAMAT

TELEPON EMAIL

: Pelatihan Shalat Tahajud : Prof.Dr.Moh.Sholeh : 284 halaman : Mizan : Toko Buku 171 BATAM : Ruko Cipta Emerald Jl. Raya KDA no. 8 Batam Centre, (depan Kampus UNIBA) : 0778-475062 /085271341767 (Huda) : tokobuku171batam@yahoo.co.id

Sinopsis Jika mungkin sebelumnya Anda pernah membaca buku tentang menemukanpembuktian medis shalat, maka di buku Pelatihan Shalat Tahajud ini Anda akan menemukan pembuktian praktisnya. Melalui buku Pelatihan Shalat Tahajud ini Prof Dr Moh Sholeh akan memandu Anda melakukan shalat tahajud yang menyembuhkan berbagai penyakit. Kehadiran buku ini diharapkan menjadi jawaban pertanyaan masyarakat selama ini. Sholat tahajud seperti apa yang bisa menyembuhkan penyakit? Bahkan berdasarkan pengalaman penulis yang juga diceritakan dalam buku ini. Pastinya shalat tahajud tidak semata mampu menyembuhkan berbagai penyakit, tapi juga mampu menjadi media menyelesaikan berbagai persoalan hidup.Salat tahajjud adalah salat sunnat yang dikerjakan di malam hari setelah terjaga dari tidur.

Hari ini, Dahlan-Rudi resmi dua tahun memimpin Batam Ke Nagoya di waktu malam Jalan berdua naik kendaraan Dua tahun memimpin Batam Dahlan-Rudi jangan banyak pencitraan


POLITIKA

3

Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

SBY Penyebab Elektabilitas Anjlok JPNN, Jakarta DIREKTUR Eksekutif Indo Barometer, M Qodari menyatakan bahwa Anas Urbaningrum bukanlah penyebab utama jebloknya elektabilitas Partai Demokrat (PD). Qodari justru menegaskan, sebab utama anjloknya elektabilitas PD sebagaimana terungkap dari sejumlah survei justru lebih disebabkan efek politis buruknya kinerja pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). ”Ini semua bermula dari kekecewaan publik atas buruknya kinerja pemerintahan Kabinet Indonesia Bersatu jilid kedua yang dipimpin oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono,” kata M Qodari, dalam acara Dialektika Demokrasi bertema ‘Demokrat Tanpa SBY Pasca-2014’ di pressroom DPR, Senayan Jakarta, Kamis (28/2). Ditambahkannya, efek negatif itu memang sulit disangkal karena SBY sendiri terus-menerus mempersonifikasi dirinya sebagai penguasa tunggal di PD. SBY memegang tiga batan sekaligus di PD, yakni Ketua Dewan Pembina, Ketua Majelis Tinggi sekaligus Ketua Dewan Kehormatan. ”Posisi itulah yang mendorong persepsi publik di saat kinerja pemerintah anjlok, maka itu diin-

F.NET

M Qodari

dentifikasi sebagai performance Partai Demokrat,” ungkap M Qodari. Soal berbagai kasus korupsi yang kini mendera kader PD, Qodari menyebut hal itu menunjukkan tidak adanya kontrol partai terhadap kadernya. ”Bahkan Hartati Murdaya yang disebutsebut dekat dengan SBY juga terjerat kasus suap,” tegasnya. Meski demikian Qodari juga mengatakan, SBY pula yang bisa mendongkrak elektabilitas PD. ”Apalagi dalam urutan pemilu di Indonesia yang mendahulukan Pemilu legislatif, sangat menguntungkan posisi Partai Demokrat karena secara individu para kadernya bisa mendekati masyarakat karena hasilnya terkait langsung dengan posisi kader untuk menjadi anggota DPR dan DPRD,” kata dia. Disinggung soal bakal calon ketua umum Demokrat yang lay-

Delapan Parpol Siap Gabung Hanura Hary Siap Danai Caleg Potensial JAKARTA (BP) - Ketua Umum Partai Hanura, Wiranto menyatakan banyak partai yang bergabung dengan partainya. Namun demikian ia tidak menjelaskan nama- nama partai yang bergabung tersebut. ”Lebih dari delapan partai politik yang siap bergabung dengan Hanura dan hari ini saya menerima tiga partai lagi dalam proses penggabungan,” ujar Wiranto di DPR, Jakarta, Kamis (28/2). Menurut Wiranto, hal itu adalah sesuatu yang harus disyukuri oleh Hanura. Pasalnya mereka mendapat tambahan kekuatan. ”Kita dapat kekuatan dari kawan-kawan yang sudah berpengalaman,” ucap dia. Selain itu, Wiranto bersyukur bos MNC Group, Hary Tanoesoedibjo bisa bergabung ke dalam Partai Hanura. ”Lengkaplah Hanura mendapatkan banyak anugerah dari Allah,” pungkasnya. Seperti diketahui, Hary pada tanggal 17 Februari 2013 lalu resmi bergabung dengan Partai Hanura. Ia langsung mendapat posisi tinggi di Hanura yakni Ketua Dewan Pertimbangan. Bahkan demi menunjukkan komitmennya dalam memenangkan Hanura, Hary mengaku siap

F.NET

Wiranto

menggelontorkan dana untuk membiayai calon legislatif (caleg) Hanura agar bisa terpilih pada Pemilu 2014 mendatang. ”Kalau ada caleg yang potensial, dalam artian pintar, bisa mewakili sebagai wakil rakyat yang baik, saya pribadi siap membantu,” ujar Hary. Namun demikian Hary tidak menjelaskan dana bantuan yang disiapkannya. Bos MNC Group itu hanya menegaskan bahwa dirinya akan berusaha maksimal untuk Hanura. Menanggapi Hary, Ketua Umum Partai Hanura, Wiranto membenarkan akan ada bantuan untuk caleg Hanura. Namun ia enggan menjelaskan besarnya dana bantuan itu. ”Bantuan pasti ada, teman-teman caleg yang memang potensial pasti kita bantu. Soal jumlah, enggak etis kalau diumumkan,” ujarnya. (jpnn)

PKB Gaet Sembilan Artis JAKARTA (BP) - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menggaet sejumlah artis untuk meraup dukungan pemilih pada Pemilu 2014. Kemarin (28/2) partai berlogo bola dunia dikelilingi sembilan bintang itu mengundang beberapa kalangan selebriti untuk bergabung dan menjadi calon anggota legislatif (caleg). Para artis yang berencana maju sebagai caleg lewat PKB itu adalah Sandi Nayoan, Anissa Bahar, Arzeti Bilbina, Putri Nere, Krisna Mukti, Tommy Irawan, dan Mandala. Ada pula Saleh Ali Bawazier yang dikenal sebagai Said salam sinetron Bajaj Bajuri dan Ramdani Hasbullah alias Kubil yang dikenal sebagai Bang Madit dalam sinetron Islam KTP. ”Kami berharap, bergabungnya para artis ini akan menambah kecintaan masyarakat kepada PKB,” kata Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar saat menerima rombongan artis di Kantor DPP PKB kemarin (28/2). Yang pada akhirnya, lanjut dia, perolehan suara partainya otomatis juga meningkat. Muhaimin juga berharap agar

para artis yang menjadi caleg PKB akan tampil sebagai juru bicara sekaligus juru kampanye partai yang efektif. ”Pada intinya kami berharap pencalegan ini tidak hanya menjadi nilai tambah bagi teman-teman artis, tapi juga membantu mendekatkan rakyat kepada PKB,” kata menteri tenaga kerja dan transmigrasi itu. Rencananya artis yang bergabung dengan PKB tersebut ditempatkan di sejumlah daerah pemilihan berbeda. Pemilihan dapil terutama didasarkan pada daerah asal mereka masing-masing. Arzeti, misalnya, rencananya ditempatkan di dapil Lampung II karena ibu tiga anak itu memang berasal dari sana. Atau, pedangdut Anissa Bahar yang rencananya diajukan menjadi caleg untuk dapil Jatim VI (Tulungagung, Kediri, dan Blitar). Sementara itu, Krisna Mukti berencana mendaftar sebagai caleg di dapil Jawa Barat VII (Bekasi, Karawang, dan Purwakarta). ”Kami akan buktikan artis tak hanya bermodal popularitas, tapi juga punya visi dan misi untuk negara ini,” kata Krisna. (jpnn)

ak, Qodari menilai Marzuki Alie paling layak menjabat Ketua Umum Partai Demokrat. ”Marzuki Alie paling layak jadi ketua umum karena beliau adalah kader dan pernah menjadi Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrat,” katanya. Selain itu, dia juga menilai kepribadian Marzuki Alie yang saat ini menjabat Ketua DPR terbilang bersih. ”Jadi secara relatif, tidak ada masalah kalau Marzuki memimpin Partai Demokrat,” IKLAN

ujarnya. Selain Marzuki Alie, M Qodari juga menyebut orang-orang Anas Urbaningrum yang hingga saat ini masih bertahan di Partai Demokrat juga pantas untuk diperhitungkan sebagai calon ketua umum. ”Saya melihat dari sejumlah kubu Anas yang masih bertahan di Partai Demokrat salah satunya adalah Saan Mustopa. Dia juga pantas untuk diperhitungkan,” ungkap Qodari. ***

Kasus Bank Century

FOTO : ADE SINUHAJI/JPNN

PIMPINAN KPK Abraham Samad dan Zulkarnain mengikuti pertemuan dengan Tim Pengawas Kasus Bank Century DPR di Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (27/2). Pertemuan membahasperkembangan proses penyidikan pasca ditetapkannya BM dan SF sebagai tersangka Kasus Bank Century.


NASIONAL

4

Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

Mereka Selalu Bersama Sambungan dari hal 1 Tubuh kaku keempat bocah tersebut pertama ditemukan pekerja bengkel General Automotive. “Awalnya tercium bau tak sedap,” kata Yulius, paman salah satu bocah nahas itu. Setelah dicari sumber bau tersebut, ternyata berasal dari mobil Subaru yang sudah tiga tahun terparkir di depan bengkel itu. Dari balik kaca mobil yang gelap tersebut, pekerja bengkel melihat empat bocah yang telah terbujur kaku. Pekerja bengkel ini pun langsung berteriak ketakutan sambil memberitahukan korban. Kabar penemuan jasad empat bocah ini menyebar setelah diumumkan melalui pengeras suara di masjid yang berada tak jauh dari lokasi penemuan Maria, Wihelmus, Aprillius, dan Kosmas. Sebagian warga di antaranya menghubungi pihak kepolisian. Kehebohan warga menjadi, karena sebelumnya orang tua bocah-bocah itu mencari keberadaan anak mereka. Maria, Kosmas, Wihelmus, dan Aprillius sebelumnya dilaporkan hilang usai bermain di halaman rumah di Kampung Durian RT01 RW 06, Seipanas sejak Rabu ( 27/ 2) sekitar pukul 10.00. Para orang tua bocah-bocah itu bahkan sudah membuat laporan ke Mapolsek Bengkong, kemarin siang. Antonius, ayah Maria dan Kosmas, mengatakan, kedua anaknya hilang setelah sempat terlihat bermain di halaman rumah sejak pukul 08.00. Menurut Antonius, dua anaknya itu tidak pernah main jauh dari rumahnya, meski terkadang mereka membantu mengumpulkan barang bekas untuk dijual. ”Anak saya Maria terakhir memakai kaos kuning dan celana

pink, ada bekas luka di hidung dan Kosmas terakhir memakai kaos merah dan celana bola kuning, rambutnya lurus panjang pirang,” kata Antonius yang masih dalam kondisi kebingungan. Menurut Antonius, ia kaget pada saat mendengar kabar kedua anaknya belum pulang hingga sore. Padahal tidak biasanya mereka tidak pulang. “Istri saya mulai khawatir saat ingin memberi makan siang anak-anak. Kenapa jam makan siang anak-anak tak ada di halaman rumahnya,” katanya. Andreas Alo ayah, Wihelmus dan Yosep Boli, ayah Aprillius mengatakan, anak mereka selalu kompak, bermain bersama, bahkan makan dan mencari barang bekas untuk bersama teman-temannya. ”Terakhir Wihelmus memakai kaos biru dan celana biru tanpa alas kaki dan rambut lurus berekor panjang,” kata mereka. Upaya pencarian yang dilakukan tak menemukan hasil, hingga akhirnya mereka menerima kabar adanya penemuan mayat empat bocah dalam sebuah mobil sedan sekitar 300 meter dari tempat tinggal mereka. Antonius dan Yuliana, orang tua Maria dan Kosmas, dua kakak beradik yang ditemukan tewas di dalam mobil itu terlihat sangat terpukul. Yuliana bahkan sempat meronta-ronta sambil menangis dan meneriakkan nama dua anaknya itu. ”Anakku...,” ujarnya seraya meronta. Tangisan bercampur amarah juga pecah saat Andreas Alo ayah Wihelmus dan Yosep Boli ayah Aprillius mengetahui anaknya bagian dari kabar duka yang disampaikan warga. “Kenapa bisa begini. Kok bisa anak-anak kami seperti ini,” ujarnya.

Warga yang penasaran dengan penemuan jasad empat bocah dalam satu mobil itu berkerumun. Beberapa di antaranya terlihat membantu menenangkan para orang tua yang tampak terpukul dengan penemuan tersebut. Polisi yang datang bahkan terpaksa memasang garis polisi di sepanjang lokasi kejadian untuk membubarkan kerumunan warga sekaligus menjaga agar barang bukti di sekitar TKP utuh. Namun semakin malam warga semakin banyak, mereka memaksa masuk dan menerobos garis polisi agar melihat korban dari dekat. Kondisi ini sempat menyulitkan pihak kepolisian melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) yang mulai dilakukan sekitar pukul 18.00 WIB dan dipimpin Direktur Reserse Kriminal Umum (Direskrimum) Polda Kepri Kombes (Pol) M Fadil Imran. Mereka mencari barang bukti di lokasi, sudut demi sudut diabadikan pihak kepolisian mulai dari luar hingga dalam kendaraan pakai kamera. Satu per satu pintu kendaran di cek petugas, semuanya terkunci, kecuali pintu sebelah kanan kendaraan. Setelah sudut luar kendaran selesai, polisi kemudian membuka kunci pintu, bau menyengat semakin tercium. Warga dan anggota mulai menutup hidung, karena tak kuat menahan bau. Unit identifikasi kemudian mengabadikan posisi korban dari dalam kendaraan. Setelah olah TKP selesai sekitar pukul 21:00 WIB, korban kemudian diangkat satu per satu dari dalam kendaran kedalam bungkusan mayat. “Allahhu Akbar,” teriak warga yang memadati TKP ketika jasad dikeluarkan. Korban kemudian dibawa ke dalam kendaraan

inafis Polresta Barelang serta mobil Ambulance ke RSBP, Sekupang. Sempat Cari ke Pelabuhan Andreas Alo, Wilhelmus Rudi mengaku, sempat curiga anaknya dibawa orang ke pelabuhan Sekupang untuk jadi pengamen. Apalagi, Rabu sekitar pukul 15. 00, bukan hanya anaknya yang hilang. ”Saya curiga dari Rabu siang anak saya hilang. Sebab, biasanya kalau siang, Wilhelmus, selalu balik ke rumah makan siang setelah main di luar dengan kawan sebayanya di area pasar ini. Tapi hari itu Wilhelmus tak pulang makan siang. Saya pun langsung ke pelabuhan Sekupang mencarinya,” ujar Andreas. Sekembalinya dari Sekupang, bukan hanya Andreas yang panik anaknya tak pulang ke rumah. Kebetulan empat bocah yang tewas ini orangtuanya masih ada hubungan saudara dan rumahnya bersebelahan. Para orangtua ini langsung berkumpul, berunding dan sepakat mencari keempat bocah yang ditemukan tewas dalam mobil di pasar Cik Puan Seipanas. Dimulailah pencarian dari Seipanas hingga kawasan Batam Kota. Namun tak ada juga hingga malam hari. Pukul 22.00, keempat orangtua empat bocah ini sepakat mendatangi Mapolsek Bengkong membuat laporan kehilangan anak. Malamnya setelah membuat laporan, para orangtua empat bocah ini tak bisa tidur juga. Akhirnya mereka sepakat untuk ikut patroli Polsek Bengkong mencari keempat anak itu hingga ke kawasan Batuaji. ”Kami sempat istirahat saat subuh. Paginya kami bergerak mencari ke kawasan Tiban hingga

Din Minta Densus 88 Dibubarkan Sambungan dari hal 1 kira densus 88 itu harus dievaluasi, bila perlu dibubarkan,” ujarnya kemarin di Mabes Polri. Nantinya, setelah dibubarkan, Densus 88 Antiteror bisa diganti lembaga lain yang sejenis. Namun, tentu saja lembaga itu akan menggunakan pendekatan yang benar-benar berbeda dengan yang ada saat ini. Din bersama beberapa perwakilan tokoh agama Islam kemarin menemui Kapolri Jenderal Timur Pradopo. Din datang terlebih dahulu menggunakan jasa ojek, disusul beberapa tokoh lain, salah satunya Ketua Umum MUI Pusat KH Amidhan. Mereka lalu berbincang dengan Kapolri sekitar satu seperempat jam. Dalam kesempatan tersebut, para tokoh melaporkan temuan video kekerasan yang diduga dilakukan anggota Polri terhadap sejumlah terduga teroris. ”Luar biasa penindasan itu, diikat kaki tangannya, ditembak, diinjak-in-

jak,” ungkap Din. Ada pula yang menyuruh para terduga teroris itu untuk beristighfar, karena mau mati. Din menegaskan, tindakan brutal itu merupakan pelanggaran HAM berat. Menurut Din, hasil pertemuan tersebut cukup positif. Kapolri cukup responsif dalam menanggapi laporan para tokoh agama Islam. Dia mengatakan, Kapolri berkomitmen untuk menindak para pelaku, meskipun itu anggotanya sendiri. Namun, yang terpenting adalah para tokoh meminta hal itu jangan sampai terulang lagi. “Terutama pendekatan dari Densus 88 jangan overacting, jangan berlebihan, dan apalagi melakukan pelangaran HAM,” jelasnya. Sementara itu, Ketua MUI Pusat KH Amidhan menyatakan, pihaknya sudah jauh-jauh hari mengeluarkan fatwa soal teroris. Sedikitnya ada dua fatwa yang dikeluarkan MUI. Pertama, Terorisme haram hukumnya karena merupakan kejahatan terhadap kemanusiaan.

Kedua, bom bunuh diri berbeda dengan Istisyhad (berkorban jiwa demi agama dan umatnya). Bom bunuh diri merupakan tindakan keputusasaan. Karena itu, MUI menyatakan haram. “Bukan mati syahid, mati konyol itu,” tegasnya. Amidhan menambahkan, pemberantasan teroris yang dilakukan Polri selama ini cenderung membuat stigma yang memojokkan umat Islam. Seolah-olah umat Islam adalah teroris. Padahal, teroris merupakan kejahatan global. Salah satu contohnya adalah kasus penembakan anggota TNI di Puncak Jaya, Papua. “Itu juga teroris,” timpal Din Syamsudin. Karenanya, Amidhan meminta aparat jangan memunculkan stigma bahwa teroris identik dengan umat Islam. Umat Islam sangat tidak mentolerir tindakan terorisme. “Untuk media juga, mari sama-sama kita hilangkan stigmatisasi terhadap umat Islam itu,” tambahnya. Dikonfirmasi terpisah, Karopenmas Mabes Polri Brigjen Pol Boy

Rafli Amar menjelaskan, pihaknya bakal meneliti lebih lanjut video tersebut. Sebab, hampir bersamaan Mabes Polri juga menerima laporan yang sama dari Komnas HAM di Palu, Sulawesi Tengah. Terutama, pasca penembakan terhadap anggota Brimob di Palu 20 Desember lalu. Saat ini, piihaknya sudah mensupervisi pemeriksaan oleh Propam Polda Sulteng terhadap anggota yang diduga menyalahi prosedur dalam menangani kasus penembakan anggota Brimob. “Dari pemeriksaan itu ada 18 personel yang terlibat, informasinya akan dilakukan sidang (kode etik). Kemungkinan dilakukan di bulan Maret,” terangnya. Dalam hal video, pihaknya menyatakan wajah para personel itu tidak langsung disorot. Namun, hasil investigasi menunjukkan ada kemiripan dengan yang dilaporkan terjadi di Palu. “Yang terpenting kami harus tetap memotivasi anggota untuk bekerja secara profesional,” tambahnya. (jpnn)

Polresta Barelang Kompol Ponco Indriyo hingga kemarin mengaku, belum mendapat informasi soal adanya salah seorang pengusaha Batam yang sedang dicari kepolisian Sumatera Utara terkait kasus pembunuhan. ”Sampai saat ini kita belum tahu. Kita juga belum ada dikonfirmasi Polda Sumut. Kalau pun ada, pasti kita sudah diberi tahu. Karena seyogyanya memang harus berkoordinasi,” terang Ponco kemarin di kantornya. Menurut dia, pihaknya belum bisa melakukan pencarian meski sudah ada pemberitaan di media mengenai pelaku pembunuhan berasal dari Batam. ”Bagaimana kita bisa bergerak, kita saja tak tahu kronologi kejadianya seperti apa. Kita melakukan penangkapan bukan berdasarkan berita, tapi fakta, bukti, dan kenyataan,” sebut Ponco. Ponco juga membantah, pihaknya takut melakukan penangkapan terhadap I yang diketahui cukup berkuasa di Batam. ”Bukan masalah itu. Bagaimanapun bagi kita semuanya sama bila berbenturan dengan hukum. Kalau memang ada, kita tengah menunggu koordinasi,” katanya. Perkembangan penyelidikan pembunuhan bidan cantik tersebut dari Medan, selain mengejar I ke Batam, tim Polda Sumut dan Polresta Medan juga sedang memburu seseorang yang diduga menyediakan senjata api, yang dipakai Gp, mengeksekusi korban. ”Dua lagi pelakunya sedang dikejar. Saat ini petugas gabungan Polresta Medan dan Subdit III Umum Direktorat Rekserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) sedang bekerja di daerah yang sudah diketahui keberadaannya,” kata Kasubbid Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PID) Humas Poldasu, AKBP MP Nainggolan, Kamis (28/2). Ditanya soal otak pelaku dan penyuplai senjata berada di Batam, MP Nainggolan enggan mengatakannya. “Nanti saja. Tim masih bekerja,”ungkapnya.

Sebelu mnya, polisi berhasil membekuk dua oknum polisi dalam kasus pembunuhan bidan Puskesmas Teladan, Dewi Nurmala br Tinambunan. Kedua tersangka adalah oknum polisi dari Polda Sumbar. Kedua oknum itu ditangkap dari Polda Sumbar, Padang, Selasa (26/2) siang, termasuk seorang sipil berinisial Gp, yang bertugas sebagai eksekutor ditangkap dari Riau. “Kedua oknum polisi bertugas di Polda Sumbar. Sedangkan Gp, orang sipil,” kata MP Nainggolan Ketiga tersangka ditangkap setelah tim penyidik gabungan dari Direktorat Res Kriminal Umum (Dit Reskrimum) Polda Sumut dan Sat Reskrim Polresta Medan melakukan pengembangan dari hasil pemeriksaan saksi-saksi dan olah TKP di kediaman korban di Jalan Pertahanan, Gang Indah, Dusun 6 Desa Patumbak Kampung, Kecamatan Patumbak, Deli Serdang, mulai tiga pekan lalu. Setelah mengetahui dua tersangka di Polda Sumbar dan satu lagi di Riau, tim langsung turun melakukan penangkapan. Polisi langsung membeku pelaku, kemudian dari Padang pelaku langsung diboyong ke Medan dengan menumpang pesawat penerbangan Lion Air dan tiba di Bandara Polonia pada Selasa (26/ 2) sore. “Setelah dibekuk langsung dibawa ke Medan untuk dilakukan penyeledikkan kembali,” ucap MP Nainggolan. Sementara motif pembunuhan tersebut, mantan Kapolres Nias mengatakan berlandaskan hubungan asmara antara korban dengan BS, suami I. ”Diduga Berlandaskan asmara cinta penyebab ini semuannya,”ungkapnya. Pantauan di Mapolres Medan, kemarin, dua oknum polisi yang jadi tersangka diperiksa di ruang kerja Kasat Reskrim di lantai II, Mapolres. Sedangkan Gp diperiksa di ruang lainnya. “Di atas diperiksa, nggak ada di sini,” ujar sumber di Polresta Medan, kemarin. (she/gas/hgt/rpg)

Pengusaha Batam Tersangka Sambungan dari hal 1 Jadi kata Kapolda, pihaknya tak bisa langsung menangkap I, tanpa ada permintaan Polda Sumut. ”Kita hanya menunggu,” bebernya. Kabur ke Luar Batam Informasi di lapangan, I, sudah meninggalkan Batam, kemarin pagi. Ia naik pesawat tujuan Jakarta, sekitar pukul 09.00 WIB. ”Dia sudah meninggalkan Batam. Semua nomor hapenya yang biasanya aktif, sekarang tak bisa lagi dihubungi,” kata sumber Batam Pos di kepolisian. Menurut sumber tersebut, I adalah pengusaha kaya dan memiliki banyak usaha. “I orang yang cukup berkuasa di Batam. Rumahnya saja ada di mana-mana seperti di Sukajadi, Dutamas, Anggrek Mas, Kampung Agas hingga perumahan lainnya. Tapi dia (I) sering terlihat tinggal di Kampung Agas, Seiharapan. Karena dekat dengan lokasi usahanya di Sekupang,” terang sumber itu. Menurut sumber itu, sebelum meninggalkan Batam, kemarin, I telah berpesan kepada semua anggotanya, ia keluar kota untuk mengurus bisnis. ”Dia sudah keluar Batam. Asisten pribadinya saja mengaku tidak tahu tentang kepergianya,” terang sumber itu lagi. Sementara itu, Pu, salah seorang karyawan I di bidang ekspedisi mengaku, dalam seminggu bosnya itu lebih banyak meng-

kicauan Moh. Mahfud MD @mohmahfudmd Sy bukan pemberani spt kata orng. Sy penakut krn takut berbuat salah. Sy takut pd takut untuk berbuat salah spt korupsi dan kesewenang2an. Rosianna Silalahi @RosiSilalahi Kirain hp no cantik milik individual. Eh, skrg dr nomor2 cantik terdengarlah suara nawarin asuransi.. Damn!

habiskan waktu di luar kota seperti di Jakarta dan Medan, untuk urusan bisnis. ”Sudah seminggu ibu itu sering keluar kota. Tiga hari lalu, beliau dari Medan. Di Batam hanya sebentar-sebentar saja sore datang, paginya pergi lagi keluar kota urusan bisnisnya,” ujar Pu, yang mengaku sudah bertahun-tahun bekerja di perusahaan I, Kamis (28/2). Disebutkan Pu, Kamis (28/1) pagi, I masih sempat menemui bawahannya di rumahnya di Kampung Agas. Saat itu, ujar Pu, I masih bercanda dan bercerita soal bisnis. Selesai menemui bawahannya, I kata Pu, pamit mau ke Jakarta. ”Langsung ke bandara HangNadim hendak terbang ke Jakarta pukul 09.00 WIB,” ujarnya. Di mata Pu, I adalah sosok yang dermawan. Semua karyawannya diperhatikan dari segi ekonomi. ”Kalau ada perlu tinggal keberanian kami saja untuk menyampaikannya kepada beliau. Ia paling tak bisa melihat keluarga anak buahnya kesusahan dalam hal ekonomi. Ada keluhan anak buahnya, ia langsung menolong, tanpa memberi batas waktu pengembaliannya,” bebernya. Menurut Pu, selain ke karyawannya, I juga sosok yang dermawan khususnya ke tempattempat ibadah yang ada di sekitar tempat tinggalnya. ”I tak pernah memandang agama dalam membantu. Semua dibantunya. contohnya, saat pembangunan masjid di dekat rumahnya, mulai dari penggusuran dan hearing dengan DPRD Batam, ibu I turun terus. I langsung memberikan ganti rugi kepada penghuni rumah yang kena gusur itu satu keluarga sebesar Rp 6 juta. Bukan itu saja, ibu juga memberikan kaveling orang yang rumahnya kena gusur secara gratis. Coba kalau pengusaha lainnya yang menggusur, jangankan memberikan ganti rugi tanah kavling, ganti rugi uang saja mungkin tak akan dikasihnya,” ujar Pu. Sementara itu, Kasat Reskrim

Sekupang hingga sore hari. Saat anak-anak kami ditemukan warga tewas dalam mobil sore itu, kami baru saja pulang dari pelabuhan Sekupang mencari mereka,” ujar Andreas. Kemarin sore, saat orang tua korban melihat banyak warga yang berkerumun di tempat ditemukannya empat bocah ini, mereka sempat lega anak mereka ditemukan. Mereka saat itu belum tahu anak-anak mereka sudah tewas. Karena penasaran akan banyaknya warga, Andreas mencoba untuk melihat apa yang sebenarnya dikerumuni warga. Belum sempat mendekat, beberapa tetangganya langsung memberitahukan kalau empat bocah yang dicari-cari sudah ditemukan keberadaannya, tapi tak diberitahu sudah tewas. ”Kami sempat lega dan senang,

dapat kabar anak-anak kami ditemukan. Setelah hendak menuju kerumunan, beberapa warga melarang kami mendekat dan mengatakan yang dikerumuni warga adalah anak-anak kami yang sudah tewas. Kami pun langsung shok,” terang Antonius, orangtua dari Maria Yelson dan Kosmas Ferson Farerra. Begitu dilihat dari dekat, para orangtua ini pasrah melihat kondisi anaknya sudah tewas dalam posisi tertelungkup rapi seperti disusun di dalam mobil di kursi belakang. Kombes (Pol) M Fadil kepada wartawan mengatakan, penyebab tewasnya keempat bocah tersebut belum diketahui. ”Dibunuh atau memang tewas terkunci dalam mobil masih belum bisa dipastikan hasilnya,” ujarnya. ”Tunggu hasil visumnya dulu, baru bisa dijawab mereka ini tewas karena

apa. Saat kami evakuasi, keempat bocah ini memang tewas dalam posisi tertelungkup menumpuk rapi seperti disusun. Kulit mereka pada melepuh semua dan sudah berbau busuk. Kami hanya bisa memberikan pernyataan itu dulu untuk sementara ini,” ujar Fadil. Menurutnya, saksi yang pertama kali mendapati keempat bocah tewas dalam mobil adalah pemilik bengkel General Automotive, yang curiga karena tercium bau busuk di depan bengkelnya. Setelah didekati dan dilihat kaca mobil, dalamnya terdapat empat bocah yang sudah tak bernyawa. Namun, Fadil mengaku tak tahu siapa pemilik bengkel itu. Info yang didapat Batam Pos, pemilik bengkel bernama Sugik. Mereka diamankan di Mapolresta Barelang dimintai keterangan. (hgt/cr22/gas)

Ibas Disebut Terima Rp 3,6 M dari Nazar Sambungan dari hal 1 Beredar luas dokumen laporan keuangan PT Anugerah Nusantara yang menyebut putra bungsu Presiden SBY itu ikut mendapat aliran dana dari salah satu perusahaan milik Nazaruddin tersebut. Nama Ibas yang tertera dalam dokumen yang diduga milik direktur keuangan PT Anugerah Yulianis itu muncul empat kali. Pertama pada 29 April 2010 sebesar 200 ribu dolar AS atau setara Rp 1.806.000.000 (kurs Rp 9.030). Uang tersebut diterima Ibas dalam dua tahap. Masing-masing tahap sebesar Rp 903.000.000. Kemudian, Ibas kembali menerima uang pada tanggal 30 April 2010. Seperti halnya pada tahap pertama, saat itu, menantu Menko Perekonomian Hatta Rajasa itu menerima uang sebanyak dua kali pula dengan total Rp 1.806.000.000. Dalam dokumen itu, Ibas disebut telah mendapat total uang senilai Rp 3.612.000.000. Sebelumnya, Anas Urbaningrum lewat wawancara eksklusifnya dengan RCTI telah menyinggung hal ini. Saat itu, mantan ketua umum DPP Partai Demokrat yang menyatakan berhenti sesaat setelah penetapannya sebagai tersangka oleh KPK sempat ditanya soal isu Ibas yang ikut menerima aliran dana Hambalang. Atas pertanyaan tersebut, Anas menjawab bahwa hal tersebut ditanyakan saja pada Amir Syamsuddin. Pada saat masih menjabat sebagai sekretaris Dewan Kehormatan PD, menteri hukum dan HAM itu yang sempat meminta keterangan Nazaruddin siapa saja pihak yang menerima aliran dana. Menanggapi hal itu, Ibas sudah menyampaikan bantahan. Menurut dia, tudingan terhadap dirinya tersebut bukan hal baru. Dia mengibaratkan, tudingan yang sempat muncul di awal kasus Nazaruddin pada sekitar pertengahan 2011 lalu tersebut seperti sebuah lagu lama yang diputar lagi. Kemarin (28/2), Hatta Rajasa juga merasa perlu menyampaikan bantahannya terkait dugaan keterlibatn Ibas dalam kasus Hambalang. Dia menyebut, pernyataan Anas tersebut adalah sebuah fitnah. ”Itu fitnah, tidak betul. Jadi, menurut saya kita janganlah melontarkan sesuatu yang bisa jadi masalah. Fitnah itu sangat kejam,” jelas Hatta di Komplek Istana Kepresidenan. Meski pernyataan tersebut sudah meluas, Hatt meyakini

publik tidak akan begitu saja mempercayai perkataan Anas. Publik cukup cerdas untuk menilai segala sesuatunya sesuai dengan bukti dan fakta. “Masyarakat kita sudah cukup cerdas, segala sesuatu yang tidak berdasarkan bukti dan fakta, apalagi melontarkan seperti itu. Bagi kita itu berbahaya. Saya kira itu tidak baik,” katanya. Disinggung apakah akan ada langkah hukum yang dilakukan, Hatta menegaskan pihaknya memilih menyerahkan kasus hukum tersebut kepada KPK. Hatta meyakini KPK cukup profesionl dan tidak bisa diintervensi. ”Saya sangat percaya integritas KPK. Kita sangat percaya, jadi berikan kepercayaan kepada KPK. Jadi kita tidak gaduh, jangan politik ini gaduh, sudah banyak pekerjaan kita,” tegasnya. Di sisi lain, pernyataan tersirat Anas bahwa terdapat intervensi internal di balik penetapannya sebagai tersangka, juga mendapat sanggahan pihak istana. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) melalui Juru Bicara Kepresidenan Julian Aldrin Pasha menegaskan tidak pernah mengintervensi kasus hukum seseorang, termasuk kasus korupsi yang menjerat Anas. ”Kalau Bapak Presiden disebutkan atau dikatakan ada intervensi dalam kasus hukum seseorang itu sama sekali tidak benar. Tidak pernah saya ketahui dan saya yakini bahwa Bapak Presiden melakukan hal-hal yang sifatnya intervensi atau campur tangan terhadap proses hukum seseorang, termasuk pada saudara Anas Urbaningrum,” tegas Julian di komplek Istana Kepresidenan, kemarin (28/2). Julian menuturkan, selama memimpin republik ini, Presiden SBY tidak pernah melakukan intervensi terhadap lembaga-lembaga penegak hukum, seperti Kepolisian, Kejaksaan dan KPK. Sebab, sesuai amanat konstitusi kewenangan pemerintahan yang ada di tangan Presiden, yang bersangkutan tidak memiliki kewenangan untuk masuk dalam ranah hukum, termasuk melakukan intervensi terhadap lembaga hukum. ”Selama sembilan tahun memimpin, saya kira untuk diketahui masyarakat, bahwa Presiden tidak pernah melakukan intervensi apapun pada lembaga apapun. Karena beliau berpendirian sesuai amanat konstitusi. Saya kira ini perlu diklarifikasi pada KPK, kalau memang benar ada kekurang yakinan tentang hal ini (In-

tervensi),” jelasnya. Ketika ditanya apakah kinerja Presiden terpengaruh dengan disebutnya nama Ibas dalam kasus tersebut, Julian hanya menjawab jika tuduhan-tuduhan tersebut harus dibuktikan di pengadilan. Dia menegaskan, proses hukum harus didasarkan pada bukti material yang ada. ”Proses hukum tidak berjalan serta merta. Saya kira kita semu kembalikan pada fakta dan bukti yang ada. Silahkan buktikan di pengadilan. Saya kira itu cukup fair, daripada kita bicar panjang lebar di sini untuk sesuatu hal yang mungkin saja tidak jelas dasarnya,” tegasnya. Sementar itu, Seskab Dipo Alam ikut angkat bicara terkait sikap Anas dalam menyikapi kasus hukum yang membelitnya. Sebagai alumnus Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), Dipo meminta Anas untuk tidak membawa-bawa HMI dalam putaran kasus korupsi tersebut. Dia berharap kasus Anas, tidak sampai mempengaruhi Kongres HMI yang akan diselenggarakan 15 Maret mendatang. ”Saya sebagai alumni HMI, saya mengajak agar mensukseskan semua kongres HMI yang akan datang. Dan tidak perlu melibatkan masalah ini dengan masalah konspirasi politik. Saya kira Pak Zulkarnaen (Wakil Ketua KPK) itu benar. Jadi seperti yang lalu ini ada konspirasi, percaylah bahwa ini masalah hukum bukan masalah politik. Jadi saya menghimbau pada adik saya bung Anas, hadapilah secara masalah hukum. Mari tidak perlu kita bawa-bawa HMI. HMI adalah suatu lembaga yang independen,” jelasnya. Dipo menuturkan, Anas sebaiknya tidak menyikapi status tersangkanya secara berlebihan. Dia mencontohkan dirinya ketika menjadi tahanan di Penjara Guntur pada era kempemimpinan Presiden Soeharto. Kala itu, Dipo harus menjalani masa tahanan selama sekitar enam hingga tujuh bulan. Namun, selama menjalani masa tahanan, dia mengaku tidak komplain atau mengadu pada siapapun. ”Tidak ada komplain ke siapasiapa. Saya melakukan sendiri, tidak ada saya melibat-libatkan anggota HMI. Kalau masalah hukum kayak gini ya lakukan saja. Karena itu, saya mengajak bung Anas, saya menghimbau pada adik saya Bung Anas, hadapilah masalah secara hukum. It’s not the end of the world. Dan jangan menganggap sebagai abandoned atau unwanted child,” imbuh dia. (jpnn)

IKLAN

11. LUSI_9304-9307

STAMINA LUSI PRIMA DENGAN CARA YANG ALAMI Gentong Mas dan tertarik untuk mencoba.

Habbatussauda dapat meningkatkan

Gentong Mas adalah minuman herbal

kekebalan tubuh karena biji hitam ini

yang sangat bermanfaat dan aman tanpa

memiliki fungsi untuk meningkatkan

efek samping karena terbuat dari bahan

jumlah sel-sel T, yang baik untuk

alami seperti Gula Aren dan Nigella Sa-

meningkatkan sel-sel pembunuh alami.

tiva (Habbatussauda). Gentong Mas baik

Efektifitasnya

dikonsumsi oleh penderita berbagai

dibandingkan dengan plasebo hanya

gangguan kesehatan.

7%.

Dengan bahagia, ia membagi pengalaman

menetralkan racun dalam tubuh yang

baiknya itu, "Setelah minum Gentong Mas,

dapat dikeluarkan dikeluarkan melalui

sekarang saya merasa sehat, badan jadi

kotoran, urine dan keringat.

terasa ringan. Berat badan sayapun mulai

Meski demikian, pola hidup sehat seperti

kembali ideal dan stamina menjadi prima"

olah-raga dan mengurangi merokok juga

Ungkapnya. Dengan tubuh yang sehat,

perlu dilakukan.

tentunya sekarang ia dapat menjalani

Dengan aturan penggunaan yang tepat,

aktifitasnya dengan prima.

manfaat bagi kesehatan dan kelezatan

hingga

Habbatussauda

72% pun

jika dapat

Tak bisa disangkal, stamina yang sehat

Nenek

kerap

rasanya membuat semakin banyak

akan membuat tubuh kita terasa segar

memanfaatkan Gula Aren sebagai bagian

masyarakat yang mengkonsumsi

dan bersemangat. Sebaliknya, stamina

dari obat-obatan tradisional untuk

Gentong Mas.

yang tidak fit seringkali membuat tubuh

mengatasi penyakit. Maklum, dulu belum

Untuk informasi lebih lanjut silahkan

kita terasa lemas, sehingga tidak

dikenal obat modern dari Eropa atau

kunjungi www.gentongmas.com.

memiliki semangat untuk menjalani

'Barat'. Selain memiliki rasa yang manis

Bagi Anda yang membutuhkan Gentong

aktifitas sehari-hari. Kondisi tersebut

dan lezat, Gula Aren juga mengandung

Mas bisa didapatkan di apotek/ toko obat

pernah dirasakan oleh Lusi, seorang

banyak nutrisi yang dibutuhkan tubuh,

terdekat atau hubungi :

karyawan swasta yang tinggal di Tiban

diantaranya adalah Riboflavin yang

Batam: 081371214503, Tg. Pinang :

Koperasi Sekupang Batam, "Mungkin

membantu pembentukan antibodi, energi,

081364093681,

karena sering bekerja di lapangan dan

memperbaiki kerusakan sel saat proses

081364093681,Tg. Uban

kondisi badan saya yang terlalu gemuk

produksi energi, dan memperbaiki jaringan

0813 6437 9012, Bintan : 081364379012,

membuat saya mudah sekali lelah dan

sistem pencernaan. Thiamin yang

Natuna: 081270987254, Lingga:

malas bangun pagi selain itu saya juga

dikandung dalam Gula Aren memiliki

085264357555

gampang merasa pusing." Ujar wanita

manfaat untuk memperkuat sistem syaraf

Dabo Singkep: 085264357555, Tg.Balai

berusia 33 tahun tersebut.

dan otot, termasuk gejala-gejala pegal-

Karimun : 082122461084, Tg. Batu :

Tapi sekarang, Lusi merasa bersyukur

pegal. Sementara Habbatussauda, telah

082122461084.

karena telah menemukan solusi yang

digunakan sejak beribu tahun yang lalu di

Depkes:P-IRT:812.3205.01.114

tepat untuk mengatasi keluhannya

Timur Tengah sebagai penawar bagi nutrisi

www.gentongmas.com

tersebut. Ya, sejak 1 tahun yang lalu, dari

yang mampu meningkatkan sistem

suami ia mengetahui tentang manfaat

pertahanan tubuh. Mengkonsumsi

moyang

kita

dulu,

Kijang

: :


Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

Tabungan Perumahan Segera Berlaku Iuran Potong Gaji 5 Persen JPNN, Jakarta

F. DALIL HARAHAP / BATAM POS

WARGA penasaran ingin melihat korban sampai memanjat ke atap rumah.

Anak Kami Dibunuh! Sambungan dari hal 1 Kami yakin seribu persen anak kami tewas dibunuh orang,” kata Anton sambil meneteskan air mata. Ia tak habis pikir, empat anak tewas sekaligus di dalam mobil. Hal sama diungkapkan Yosep, ayah Aprilius. Ia mengaku, yakin anaknya merupakan korban pembunuhan. Sebab, salah satu pintu mobil tak terkunci bahkan sedikit terbuka. ”Kalau untuk bernafas saja, kami yakin anakku sama kawannya masih bisa bertahan hidup. Sebab masih ada satu pintu mobil yang sedikit terbuka yang memungkinkan udara dari luar masuk dalam mobil,” ujarnya. Ia juga merasa aneh jika anaknya tak bisa membuka pintu mobil atau mencari jalan keluar dari sedan itu. ”Kecuali pintu mobil itu terkunci otomatis semua setelah mereka masuk. Ini pintu mobil depan tak terkunci, sedikit terbuka pula. Anak kami dibunuh

orang. Kami yakin anak kami korban penculikan orang yang tak suka sama kami,” terang Yosep. Wanita di Motor Mio Di tempat terpisah, salah satu warga yang tinggal tidak jauh dari pemukiman mereka, Emi mengaku, sempat melihat ke empat anak ini sedang menangis di depan rumahnya. Kemudian ada seorang wanita dengan menggunakan sepeda motor Mio biru menghampirinya. Lalu dua anak yang bertubuh kecil ikut dengan dibonceng, sementara dua anak lainnya berjalan kaki sambil mengikuti motor tersebut. ”Saya sempat melihat anakanak itu. Jadi ada satu anak yang nangis lalu ada ibu-ibu mengajak mereka naik motor. Karena tak muat dua anak yang bertubuh mungil diboncenginya, dan dua anak yang lain berjalan mengikuti motor ibu itu. Saya kira saudaranya atau siapanya. Makanya saya biarkan,” ujarnya. (gas/cr2)

Ziarah ke Ethiopia, Telusuri... Sambungan dari hal 1 Selama pembuatan klip video itulah Ras mendampingi si musisi Jerman tersebut. Itulah salah satu tugas Ras selaku duta reggae Indonesia. Dia harus bisa menyosialisasikan musik reggae di dalam negeri sekaligus mengangkat nama Indonesia ke kancah pergaulan global. Buku Negeri Pelangi merupakan salah satu langkah konkretnya dalam menjalankan tugas duta reggae itu. Dari berbagai fakta yang digali di Ethiopia, ditambah informasi dari referensi literasi, diharapkan kesalahpahaman tentang musik reggae dan paham rastafari di Indonesia segera berakhir. ”Masih banyak masyarakat awam yang salah paham mengaitkan musik reggae dan rastafari dengan drugs dan voodoo. Itu jelas menyulitkan para rastaman (penggemar reggae dan rastafari, red). Apalagi bagi anak-anak muda yang sedang mengenalnya,” ungkap pria kelahiran Jakarta, 29 Oktober 1982, itu. Musik reggae, menurut Ras, mengandung ajaran-ajaran moral, semangat perjuangan, kehidupan, serta kesederhanaan. Begitu pula, paham rastafari sesungguhnya sangat menjunjung tinggi kebersihan, kerapian, dan religiusitas. Dia juga menjaga pola hidup sehat dengan tidak mengonsumsi narkotika, tidak makan hewan, dan rajin berpuasa untuk merasakan kedekatan dengan Tuhan. Alasan itu pula yang membuat Ras mempertegas dirinya meyakini adanya Babylon. Bukan sekadar sebuah kerajaan kuno di Persia, tetapi Babylon sebagai simbol kerajaan, kekuatan politik, mindset yang ingin menguasai dan mengatur segalanya. Soal itu, dalam bukunya, Ras mengutip Alquran, yakni Surat Al Baqarah ayat 258 tentang perdebatan antara Nabi Ibrahim dan Raja Namrud sebagai raja pertama Babylon. Raja reggae Bob Marley juga meyakini itu dan meneriakkannya dalam lagu Babylon System dengan penggalan kalimat, Babylon system is the vampire. Fallen empire (Sistem Babylon adalah vampir pengisap darah. Kerajaan yang ditakdirkan akan jatuh, red). Kata Babylon memang paling banyak digunakan dalam musik reggae. Bagi Ras, seperti halnya Bob Marley dan ribuan musisi reggae lainnya, reggae adalah musik di garis terdepan yang menentang Babylon. ”Api musik reggae-lah yang ”memanggang” Babylon dan mencerahkan insan di bumi,” katanya. Makna sistem Babylon yang mengisap darah, kata Ras, bisa disamakan sebagai iblis yang berbentuk seekor ular. Ular jugalah yang dijadikan Soekarno sebagai simbol dalam pidato menentang penjajahan kolonial Belanda di Indonesia saat itu. Soekarno menyebut Belanda bagaikan naga yang terus mengisap darah sumber daya manusia dan sumber daya alam negeri ini karena kepalanya ada di Indonesia dan buntutnya di Belanda. Ras berkesempatan pergi ke Ethiopia pada Mei 2012 setelah cukup lama memendam keinginan itu. ”Sekitar 10 tahun saya melakukan semacam pra-riset

tentang Ethiopia dan reggae. Juga, berdiskusi dengan banyak musisi reggae di New York saat saya masih bersekolah di sana,” ungkap Ras yang sejak 1993 mengikuti ibunya yang bertugas sebagai diplomat di AS dan baru kembali ke Indonesia pada 2005. Dari bekal pengetahuan tentang Ethiopia dan reggae itulah, dia bisa mengefektifkan waktu 15 hari kunjungannya tersebut. ”Setengah kunjungan saya bersifat mendadak karena direkomendasikan orang-orang di sana, termasuk Dubes RI di Ethiopia Bapak Ramli Saud,” ujar pemilik album Declaration of Truths, Reggae Ambassador, dan Next Chapter itu. Banyak fakta menarik yang ditemukan Ras dalam kunjungan singkat tersebut. Salah satunya tentang Ras Tafaria yang berupaya membangun perdamaian dan kemerdekaan untuk bangsa Afrika dengan mendirikan bangunan untuk Organization of African Unity yang diresmikan pada 6 Februari 1961. ”Tanggal itu sama dengan tanggal kelahiran Bob Marley. Meski, pada 1961 Bob Marley sudah berumur sekitar 17 tahun dan Jamaika belum ”kenal” sosok Bob Marley,” ungkap pemilik rambut gimbal yang panjangnya nyaris semata kakinya itu. Ras Muhamad berencana menulis buku kedua yang akan menceritakan perjalanannya ke Jamaika menemui dua orang terdekat Bob Marley yang disebutnya Duo Nev. Yakni, Nev sepupu Bob Marley dan Nev yang mendesain seluruh cover album Bob Marley. “Semoga ada jalannya nanti. Biayanya pasti mahal dan tidak bisa sebentar. Tapi, demi pemahaman reggae, saya akan berjuang untuk bisa ke sana,” tekadnya. Ras berharap kelak musik reggae bisa berkembang menjadi industri di Indonesia seperti aliran musik yang lain. Dengan demikian, kreativitas musisi reggae dihargai dan yang bersangkutan bisa mandiri. “Terus terang, sekarang masih sulit diharapkan. Belum menjadi mainstream seperti aliran musik lain,” ungkapnya. Ras meyakini impiannya itu bisa terwujud, mengingat banyaknya penggemar musik reggae di Indonesia. “Dua tahun lalu ada sekitar 50 band reggae. Sekarang mungkin sudah bertambah banyak.” Ras menyenangi musik reggae dan kehidupan pemusiknya karena panggilan hati. Musik itu sangat merakyat dan menyuarakan perjuangan yang menyemangati kehidupan. Meski begitu, Ras menyadari, musik reggae di Indonesia belum bisa dimanfaatkan untuk hidup layak. Karena itu, di luar perjuangannya mengangkat musik reggae, Ras berbisnis merchandise. ”Saya juga akan mendirikan sanggar khusus reggae,” ujarnya. Dia tidak mempunyai niat mengikuti jejak karir ibunya, Wening Esthyprobo, sebagai pejabat eselon II di Kementerian Luar Negeri yang Juni tahun lalu mengakhiri jabatan sebagai wakil Dubes Indonesia di Oslo, Norwegia. ”Jiwa saya tidak kerja kantoran,” tegasnya. Wening mendukung keputusan Ras untuk berfokus di musik reggae. ”Sebab, dia bahagia di situ. Biarkan dia memilih, selama itu positif,” kata istri dr Rivaini itu. ***

TEROBOSAN besar di sektor perumahan akan segera menjadi kenyataan. Ini terkait dengan segera berlakunya sistem Tabungan Perumahan Rakyat (Tapera). Menteri Perumahan Rakyat Djan Faridz mengatakan, pemerintah bersama DPR kini tengah merampungkan Rancangan Undang-Undang (RUU) yang akan menjadi payung hukum pelaksanaan Tapera. ”Target kami, Juli bisa disahkan dan mulai berlaku,” ujarnya usai rapat dengan Panitia Khusus RUU Tapera di DPR, kemarin (28/2). Apa itu Tapera? Tapera merupakan dana perumahan jangka panjang yang diperuntukkan bagi pemilikan rumah. Program Tapera disusun sebagai salah satu solusi untuk membantu masyarakat berpenghasilan rendah agar bisa memiliki rumah. IKLAN

F. WIJAYA SATRIA / BATAM POS

KARYAWAN swasta dan pekerja informal juga bisa ikut Tapera. Tampak deretan perumahan di Batam, belum lama ini.

Sebagaimana diketahui, saat ini di Indonesia terdapat sekitar 15 juta kepala keluarga (KK) yang memiliki rumah layak huni. Selain itu, kebutuhan rumah untuk keluarga yang baru menikah mencapai 400 ribu unit per tahun. Djan menyebut, peserta Tapera adalah pegawai negeri sipil (PNS), pegawai Badan Usaha Milik Negara (BUMN), pegawai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), karyawan perusahaan swasta, serta karyawan yang masih berstatus kontrak. ”Pekerja informal seperti pedagang atau

pekerja bangunan juga bisa ikut,” kata Djan. Lalu, dari mana dana Tapera? Menurut Djan, dana Tapera berasal dari iuran peserta yang akan dipungut rutin setiap bulan. ”Caranya melalui potong gaji 5 persen. Kalau untuk pekerja informal, nanti ada formula perhitungan iuran tersendiri,” katanya. Dana tersebut akan dikumpulkan dan dikelola oleh Badan Pengelola Tapera. Para peserta Tapera berhak meminjam dana tersebut untuk membeli rumah atau pun rumah susun hak milik

TUJUAN Pembelian rumah dan rusunami maksimal ukuran 36 m2, atau renovasi rumah. PESERTA PNS, pegawai BUMN, BUMD, swasta, karyawan kontrak, pekerja informal, dengan penghasilan sekurang-kurangnya sama dengan Upah Minimum Provinsi/Kabupaten/Kota. KEWAJIBAN PESERTA Iuran 5 persen dari gaji/penghasilan tiap bulan. HAK PESERTA Meminjam dana pembelian rumah/rusunami dengan suku bunga 2 - 3 persen per tahun. Sumber : Draft RUU Tapera

(rusunami) dengan luas maksimal 36 meter persegi. ”Konsepnya sama seperti KPR (kredit pemilikan rumah) dari bank. Tapi, karena dananya berasal dari iuran peserta, maka bunganya bisa sekitar 2 persen atau 3 persen per tahun, jauh lebih rendah dari bunga KPR yang sekitar 8 - 11 persen,” jelasnya. Pimpinan Panitia Khusus RUU Tapera DPR Yoseph Umarhadi mengatakan, DPR mendukung penuh Tapera. Salah satu poin yang masih akan didalami adalah besaran iuran 5 persen gaji. ”Apakah 5 persen itu dibayar semua oleh karyawan, atau 2 persen dibantu oleh perusahaan. Nanti akan dibicarakan lebih lanjut,” ujarnya. Menteri BUMN Dahlan Iskan yang kemarin juga hadir dalam rapat dengan DPR menyatakan, BUMN siap mendukung penuh program Tapera. ”Ini terobosan bagus agar masyarakat berpenghasilan rendah bisa segera memiliki tempat tinggal yang layak,” katanya.***


Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

Tidak Boleh Banyak Ceramah Guru Dilatih 52 Jam

F. MUHAMAD ALI/JAWAPOS

Sukhoi Superjet 100

PRAMUGARI Sky berpose dengan latarbelakang maskapai Sky Aviation dengan pesawat barunya Sukhoi Superjet 100 saat perkenalan di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (28/2). PT Sky Aviation mendatangkan 12 pesawat baru Sukhoi Superjet 100 kapasitas 87 dan 98 penumpang dari Sukhoi Civil Aircraft Company yang dijadwalkan tiba di Indonesia hingga 2015.

UI Bersih Datangi MK Kecewa Pada KPK JPNN, Jakarta PARA akademisi di Universitas Indonesia (UI) yang tergabung dalam gerakan UI Bersih, siang tadi (28/2) menyambangi gedung Mahkamah Konstitusi (MK). Mereka datang untuk mengadu pada Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD, terkait kasus dugaan korupsi di UI yang tak kunjung menemukan titik terang. ”Tujuan kedatangan kami untuk meminta kepastian hukum,” ujar dosen komunikasi politik UI, Effendi Ghazali yang mewakili rekan-rekannya saat ditemui di gedung MK. Dalam kesempatan itu, UI Bersih menanyakan ke Mahfud perihal hak-hak pelapor jika sudah memasukkan laporan dugaan korupsi di UI sejak lama ke Komisi

F. NET

Effendi Ghazali

Pemberantas Korupsi (KPK). Hanya saja, hingga saat ini dugaan korupsi itu tak jelas tindak lanjutnya. ”Kami sudah melaporkan kasus ini sejak tahun 2011, saat ini kasusnya sudah masuk dalam tahap penyelidikan. Apakah jika sudah sampai tahap itu, kami bisa mencabut laporan tersebut? Karena kalau tidak ada titik terang, akan kita bawa ke pihak lain, seperti tingkat kepolisian. Jika memang tidak apakah mungkin kami bisa

mengajukan judicial review?” tanyanya. Laporan yang hendak dicabut itu adalah dugaan korupsi pembangunan gedung milik UI di Jalan Pegangsaan Timur Nomor 17, Cikini, Jakarta Pusat. Menurut Effendi, gedung itu yang dibangun di atas tanah seluas 2,3 hektare itu tanpa proses tender. ”Menurut BPK (Badan Pemeriksa Keuangan), ada kerugian Rp 43 miliar. Tapi, bangunan ini masih dibangun sedemikian rupa. Bahkan pembangunannya hampir rampung 90 persen,” papar Effendi. Menanggapi itu, Mahfud mengatakan, laporan dugaan korupsi yang sudah masuk dalam tahap penyelidikan, tidak bisa dicabut. Ketentuan tersebut tertuang dalam UU Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor). ”Kalau sudah diselidiki, tidak boleh dicabut. Kecuali jika masih tahap pelaporan,” jelas Mahfud.

Meski demikian Mahfud mempersilahkan UI Bersih untuk mengajukan uji materi UU Tipikor. Pihak UI Bersih pun meresponnya dengan segera memersiapkan uji materi UU Tipikor. ”Kalau begitu, kami akan mengajukan judicial review secepatnya,” pungkas Effendi. Sebelumnya, UI Bersih menyoroti dugaan korupsi di universitas ”Jaket Kuning” itu. Dalam proyek pembangunan gedung UI di Jalan Pegangsaan, kejanggalannya antara lain karena Kementerian Keuangan tak pernah memberi izin dan pembangunannya tanpa melalui proses tender. Selain itu audit BPK dalam dalam proyek IT Perpustakaan senilai Rp 21 miliar, ditemukan adanya pemalsuan tanda tangan. UI Bersih juga mempersoalkan Kemendikbud yang terkesan menutupi indikasi korupsi dalam kasus ini. ***

Pengurusan Paspor TKI Dipermudah JAKARTA (BP) - Calon Tenaga Kerja Indonesia (TKI) bisa mengurus paspor di kantor Pos Pelayanan Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (P4TKI) yang terdapat di kota masing-masing. Menurut Kepala Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI), Jumhur Hidayat, hal ini dimungkinkan karena pihak Imigrasi telah menyetujui usulan tersebut. ”Jadi selain di kantor

P4TKI akan ada petugas Imigrasi yang bisa melayani pembuatan dokumen paspor, kantor-kantor BNP2TKI di daerah lainnya juga bisa memberikan pelayanan untuk pembuatan paspor terhadap TKI,” ujar Jumhur saat meresmikan pembukaan kantor P4TKI wilayah Bekasi, Jawa Barat, Rabu (27/2). Menurut Jumhur, pembuatan paspor TKI ini merupakan komitmen pemerintah untuk terus memberikan pelayanan terbaik

kepada TKI. Oleh sebab itu ia berharap program sudah dapat berjalan dalam tiga bulan ke depan. ”Pembuatan paspor TKI ini merupakan pelayanan satu pintu. Jadi kita harapkan para pegawai yang ada benar-benar bekerja sesuai ketentuan berlaku. Kalau tidak, maka ”hantu-hantu” banyak bergentayangan jika anda tidak bekerja dengan detail,” tegasnya. Acara peresmian kantor P4TKI Bekasi yang terletak Jalan Raya

Jati Mekar ini, dibarengi pelepasan 81 TKI formal ke Taiwan. Jumhur mengakui saat ini biaya penempatan (cost structure) TKI ke Taiwan masih cukup besar. Hal tersebut dikarenakan permintaan agensi. Namun begitu, ia memastikan BNP2TKI tengah melakukan pembicaraan ulang agar biaya tersebut bisa ditekan menjadi lebih rendah. ”Kalau biaya agensi mahal, lebih baik tidak usah ambil pekerja dari Indonesia,” tegasya.(gir/jpnn)

BUMN jadi Contoh Hubungan Bipartit JAKARTA (BP) - Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans) Muhaimin Iskandar meyakini perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) bisa menjadi contoh dalam mengelola keharmonisan bipartit antara perusahaan dengan pekerja atau buruh. Termasuk menyikapi peran outsourcing. Muhaimin mengatakan, penerapan pola yang baik di BUMN menjadi gerbang bagi pemerintah untuk melakukan pembinaan kepada sekian banyak perusahaan swasta agar tercipta hubungan yang baik antara pengusaha dengan pekerja.”Perusahaan BUMN ini bisa menjadi contoh dalam mengelola bipartit,” ujarnya di sela rapat dengan Komisi IX DPR di gedung parlemen, kemarin (27/2). Hubungan bipartit yang baik diharapkan menciptakan titik temu dalam hubungan kerja yang menjunjung tinggi nilai kesetaraan, keadilan, aturan hukum antara kedua belah pihak. ”Hubungan kerja di BUMN memiliki kekhasan yang berbeda dengan perusahaan swasta,” kata pria yang akrab disapa Cak Imin itu. Muhaimin menilai hubungan kerja di BUMN memang memiliki kekhasan tersendiri yang berbeda dengan perusahaan swasta biasa. Maka dia berharap manajemen BUMN memberikan perhatian lebih terhadap kesejahteraan pekerjanya dan memberikan manfaat lebih kepada masyarakat. ”Pak Presiden bolak-balik menekankan bahwa BUMN ini harus memberikan manfaat yang besar terutama bagi pekerja dan lingkungannya. Malah presiden secara ekstrim pernah bilang BUMN yang untuk kepentingan masya-

rakat besar untungnya terkurangi tidak apa-apa yang penting tidak bermasalah,” ucapnya. Saat ini dari sekitar 141 perusahaan BUMN, menurutnya, tercatat jumlah pekerja perusahaan perusahaan BUMN yang ada di seluruh Indonesia tidak kurang dari 700 ribu orang. Perusahaanperusahaan tersebut bergerak hampir di semua sektor usaha, seperti perbankan, asuransi, perkebunan, pertambangan, transportasi, pertanian dan juga kesehatan. Untuk mengatasi permasalahan ketenagakerjaan di perusahaan BUMN, Muhaimin menyarankan IKLAN

agar BUMN segera membuat Perjanjian Kerja Bersama antara manajemen dengan serikat pekerja/buruh untuk menjamin kesejahteraan perusahaan dan pekerja dan meningkatkan hubungan industrial yang harmonis. Atas dasar itu Kemenakertrans dan beberapa BUMN melakukan rapat bersama dengan DPR. Salah satu langkah rapat kerja dijadwalkan dengan PT Pertamina, PT Dirgantara Indonesia, PT PLN, dan Perum Damri. Menurutnya upaya ini untuk sosialisasi dan pematangan bahwa BUMN dan BUMD wajib mematuhi ketentuan outsourcing. (jpnn)

IKLAN

JAKARTA (BP) - Pelatihan guru untuk persiapan penerapan kurikulum baru 2013 terus dikebut. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) telah mengeluarkan rambu-rambu pelaksanaan pelatihan. Diantaranya pelatihan tidak boleh banyak berceramah. Ditemui di kantornya kemarin, Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pendidikan dan Penjaminan Mutu Pendidikan (BPSDMP-PMP) Kemendikbud Syawal Gultom menuturkan, persiapan pelatihan guru sudah matang. ”Data-data peserta sudah beres semua, sudah disebar ke daerah. Nanti tinggal verifikasi akhir dan penetapan,” katanya. Syawal menjelaskan, jika pelatihan dimulai dengan penataran instruktur nasional. Posisi struktur nasional ini sepenuhnya diisi oleh para dosen dari kampus LPTK (Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan). Syawal beralasan jika seluruh kursi instruktur nasional ini diisi dosen karena urusan kemampuan. Den-

gan menaruh dosen di posisi ini, pelatihan bisa berjalan cepat. Pelatihan para instruktur nasional ini akan berjalan pada April nanti. Selanjutnya pelatihan untuk jenjang guru inti. Posisi guru inti diisi oleh guru-guru berprestasi, baik nasional maupun internasional. Syawal mengatakan jika pelatihan guru inti ini akan digawangi oleh para instruktur nasional yang telah dilatih lebih dulu. Syawal memperkirakan jika para guru inti akan dilatih pada Mei depan. Dia menegaskan, jika saat ini nama-nama guru untuk dijadikan guru inti sudah ada di dinas pendidikan kabupaten dan kota. Setelah diverifikasi oleh dinas pendidikan setempat, data guru inti akan divalidasi akhir oleh Kemendikbud. ”Intinya yang lolos menjadi guru inti ini adalah guru yang benar-benar berprestasi,” kata dia. Syawal mengatakan jika seluruh guru inti ini akan ditugasi melatih guru kelas dan guru mata pelajaran pada Juni depan. Setiap tiga orang guru inti, dibebani melatih 30-40 orang guru kelas atau guru mata pelajaran. ”Intinya pelatihan mulai dari jenjang

instruktur nasional, guru inti, hingga guru kelas dan guru mata pelajaran harus full praktek,” ujar dia. Mantan rektor Universitas Medan (Unimed) itu menjelaskan, setiap pelatihan di masing-masing jenjang tadi digelar selama 52 jam dalam lima hari. Selama kurun waktu pelatihan itu, Syawal menegaskan jangan sampai dijalankan seperti pelatihan guru yang berjalan saat ini. ”Saya akui pelatihan guru yang berjalan selama ini banyak ceramahnya. Jadinya seperti seminar, bukan pelatihan,” tandasnya. Syawal mengatakan untuk penetapan guru inti tidak ada instilah kongkalikong. Dia mengatakan jangan sampai ada calon guru inti yang tertipu menyarhkan uang ke oknum dinas pendidikan kabupaten atau kota. Dia menyebutkan jika daftar nama-nama calon guru inti yang diterbitkan Kemendikbud belum baku. Artinya, guru-guru perseorang boleh mendaftar jika merasa berprestasi. Alur melamar atau mendaftar untuk menjadi guru inti ini dimulai dengan memasukkan aplikasi pendaftaran di dinas pendidikan kota atau kabupaten. (wan/jpnn)

Teladan di Daerah, Ditantang jadi Guru Inti JAKARTA (BP) - Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan bakal melatih sedikitnya 40 ribu guru inti untuk menjalankan kurikulum 2013. Mereka dipilih dari guru teladan yang ada di daerah. Meski demikian, Kemdikbud membuka peluang bagi guru-guru yang merasa mampu untuk mendaftarkan diri. “Guru-guru yang merasa mampu boleh mengajukan diri ke pusat atau dinas. Nanti diverifikasi lebih lanjut. Kita harap mereka sudah memiliki wawasan tentang tematik integratif,” kata Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Penjamin Mutu Pendidikan, Kemdikbud, Syawal Gultom, di Gedung Kemdikbud, Kamis (28/2).

Mantan Rektor Universitas Negeri Medan itu menyadari durasi waktu diklat guru selama 52 jam tidak serta merta memberikan perubahan yang signifikan terhadap guru. Itu sebabnya dalam pelaksanaan awal kurikulum, akan dilakukan pendampingan kepada guru. “Pendampingan ini yang lebih dominan untuk menetukan keberhasilannya atau tidak. Karena tidak mungkin 52 jam itu langsung menghasilkan guru yang baik,” tutur Syawal. Dua model pendampingan yang disusun oleh pemerintah di antaranya secara langsung dan pendampingan online. Pendampingan secara langsung akan dilakukan dalam bentuk observasi oleh guru-

guru inti pada guru kelas. Dari observasi itu, guru inti akan mengamati dan menilai langsung kekurangan dari guru-guru kelas dalam mengajar. Apakah cara mengajar mereka sudah sesuai dengan yang digarapkan atau belum. Diketahui, diklat guru kurikulum baru dilakukan dengan sistem master teacher. Awalnya pemerintah menyiapkan 666 orang dari kalangan dosen-dosen PLPG sebagai instruktur nasional yang akan dilatih oleh narasumber nasional. Kemudian, instruktur nasional akan melatih 40 ribu guru inti. Guru inti inilah nantinya yang akan memberikan diklat kepada 700 ribu guru kelas dan mata pelajaran.(fat/jpnn)

Proyek Korlantas Didanai PNBP Politisi DPR Lepas Tangan

JAKARTA (BP) - Tiga wakil rakyat yang duduk di Komisi III DPR, yaitu Herman Herri, Bambang Soesatyo, dan Aziz Syamsudin, hari ini (28/2) selama kurang lebih sembilan jam dicecar Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai saksi kasus dugaan korupsi proyek driving simulator. Sekitar pukul 18.30, pemeriksaan atas ketiganya baru tuntas. Bambang Soesatyo yang ditemui usai pemeriksaan mengatakan, dirinya sudah memberikan klarifikasi ke KPK tentang anggaran untuk proyek di Korlantas Polri itu. ”Yang terpenting adalah bahwa Korlantas ini (proyek driving simulator, red) tidak menggunakan APBN. Itu mengandalkan dana PNBP (Penerimaan Negara Bukan Pajak, red) yang tidak dibahas di DPR,” kata Bambang di KPK, petang ini. Ditegaskannya, karena meng-

ANGGOTA DPR RI Fraksi Partai Demokrat Benny K Harman datang memenuhi panggilan KPK untuk diperiksa di Gedung KPK, Kuningan, Jakarta, Kamis (28/2). F. RANDY TRI KURNIAWAN/ RM/ JPNN

gunakan PNBP maka anggaran untuk proyek driving simulator tidak dibahas melalui mekanisme APBN yang butuh persetujuan DPR. ”PNBP itu langsung menggunakan persetujuan Menkeu (Menteri Keuangan, red), tanpa DPR. Kalau di DPR itu membahas penggunaan anggaran dari APBN,” ujarnya. Sementara Wakil Ketua Komisi III DPR Aziz Syamsudin enggan menjelaskan terlalu banyak persoalan itu. ”Kita lihat perkembangan,” kata Aziz yang juga politisi Partai Golkar itu.

Herman Heri juga memilih bersikap senada. Politisi PDI Perjuangan itu bungkam soal pemeriksaannya di KPK. KPK hari ini juga memeriksa bekas Ketua Komisi III DPR, Benny Kabur Harman. Politisi Partai Demokrat yang kini duduk di Komisi VI DPR itu justru mengaku tidak tahu keterlibatan Komisi III DPR dalam kasus ini. “Belum tahu, kita menunggu hasil pemeriksaan,” kata Benny, menjawab wartawan usai diperiksa KPK, Kamis (28/ 2), siang. (boy/jpnn)


Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

Bus Paskibra Terjun ke Jurang 7 Orang Tewas RPG, Medan BUS Koperasi Diori BB 7663 FA terjun ke jurang di Nagori Pondok Bulu Kecamatan Dolog Panribuan, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, Kamis (28/2) pukul 17.00 WIB. Akibatnya insiden kecelakaan itu, 7 orang pelajar SMA asal Siantar tewas, termasuk supir. Bus tersebut merupakan rom-

bongan pelajar SMA Kota Siantar dengan jumlah 30 orang penumpang untuk latihan paskibra di Balai Diklat Kehutanan Kecamatan Dolog Panribuan, Kabupaten Simalungun. Rombongan yang tergabung dari Beberapa SMA di Kota Siantar itu diberangkatkan dari Lapangan H Adam Malik Siantar. Saat di perjalanan menuju arah Parapat , tepatnya di jalan umum alternatif km 1,5 jurusan SiantarBalai Diklat Kehutanan Pondok Bulu, tepatnya di jalan dengan

tikungan ke kanan ditambah hujan sedang turun, Humisar Marpaung (48) selaku supir kehilangan keseimbangan. Akibatnya bus menabrak jembatan hingga terjun ke jurang dan masuk ke dalam sungai yang dalamnya sekitar 5 meter. Atas peristiwa tersebut, sementara diketahui ada 7 orang tewas dan lainnya mengalami luka-luka. Para korban tewas tersebut satu per satu dibawa oleh keluarga masing-masing dari ruang Jenazah RS Djasamen Saragih, Kamis

malam. Sementara itu korban lainnya masih dirawat di beberapa rumah sakit swasta di Kota Siantar. Hingga saat ini, ratusan keluarga korban, siswa SMA yang kecelakaan masih berada di RSU Djasamen Saragih. Pihak kepolisian saat ini masih melakukan evakuasi mobil. Beberapa informasi yang dihimpun wartawan koran ini, masih ada beberapa penumpang yang belum dievakuasi dari lokasi dan kondisinya belum bisa dipastikan. ***

FOTO : EKO HENDRIAWAN/ METRO SIANTAR

PETUGAS medis tengah menangani korban tewas di RSU Umum, Kamis (28/2).

Uang Bensin untuk Pakai Motor Dinas PADANG (BP) - Setelah diberlakukan sejak 1 Februari lalu, ternyata masih banyak kendala yang dihadapi pegawai pengguna kendaraan dinas dalam mengisi BBM jenis pertamax di SPBU. Bagi pegawai atau pejabat yang menggunakan kendaraan roda empat, biasanya ada bon minyak atau uang yang pengganti dikeluarkan untuk beli pertamax. Namun itu tidak berlaku bagi pegawai pengguna kendaraan dinas roda dua atau sepeda motor. Sekprov Sumbar Ali Asmar mengakui masih adanya satuan kerja perangkat daerah (SKPD) yang pegawainya diberi ken-

daraan dinas roda dua untuk menjalani tugas-tugasnya, tapi biaya BBM-nya ditanggung pribadi. Kondisi itu disadari akan memberatkan PNS, apalagi jika dapat tugas ke luar daerah. Misalnya, pegawai-pegawai yang bertugas sebagai penyuluh dan lainnya yang sangat mengandalkan kendaraan dinas roda dua. ”Saat ini kondisinya memang ada yang seperti itu. Saat kebijakan Permen ESDM Nomor 1 Tahun 2013 itu kami diterapkan di Sumbar, kami belum mengambil kebijakan terhadap PNS yang memakai kendaraan dinas roda dua itu. Jadi, hingga kini memang mereka masih meng-

gunakan uang sendiri untuk beli pertamax,” ujar Ali Asmar. Tapi, untuk PNS di lingkungan Pemprov Sumbar, pada pembahasan APBD Perubahan nanti, Sekprov akan mengusulkan uang BBM untuk PNS pengguna kendaraan dinas roda dua tersebut. ”Yang di lingkup pemprov akan kami usulkan. Tapi untuk instansi vertikal, tentu saja jalurnya langsung ke kementrian atau badan terkait pada pemerintah pusat,” tukasnya. Dengan demikian, dapat dipastikan, hingga adanya aturan uang BBM itu, pengguna kendaraan dinas roda dua harus tetap menggunakan BBM nonsubsidi den-

gan kocek sendiri. Pasalnya, sebagaimana diatur pasal 4 Permen ESDM Nomor 1 Tahun 2013 tentang Pengendalian BBM bersubsidi, tidak ada pengecualian kendaraan dinas yang diwajibkan beralih dari premium ke pertamax, baik roda empat maupun roda dua. ”Harus bagaimana lagi. Aturannya sudah demikian. Dan dengan tegas disebutkan dalam Permen itu, seluruh kendaraan dinas, kecuali ambulance, mobil jenazah, pemadam kebakaran, dan pengangkut sampah. Ini risikonya,” tambah staf Migas di Bidang Ketenagalistrikan dan Migas Dinas ESDM Sumbar, Jon Khamberli, kemarin. (jpnn)

Cemburu Istri Didekati, Ustaz Bunuh Santri MEULABOH (BP) - Gara-gara cemburu buta, seorang ustaz pesantren jadi kalap. Ia nekat membantai santrinya hingga tewas, Kamis (28/2) dinihari pukul 02.00 wib. Korban luka parah setelah leher dan perutnya ditikami pelaku pakai rencong. Motif ini dikarenakan sang guru tak rela melihat istrinya akrab dengan si murid. Kejadian ini sontak membuat geger pondok pesantren di Baitul Makmur, Desa Sibeutong, Bubon, Aceh Barat. Pascainsiden naas tersebut, tersangka berhasil diamankan dan diserahkan ke polisi. Menurut keterangan dihimpun Metro Aceh (Grup Batam Pos), tersangka yakni Jalaluddin (34) asal Pidie. Ia tercatat sebagai ustaz alias guru mengaji di pesantren Baitul Makmur. Sedangkan korbannya adalah Ridwan (25), penduduk Aceh Utara. Kemarahan Jalaludin memuncak, tatkala sering menerima laporan dan menyaksikan kedekatan Ridwan dengan istrinya, Dewi Rahma. Apalagi keakraban itu

FOTO : DOK.METRO ACEH

RIDWAN, santri yang tewas dibacok Jalalluddin.

karena Dewi juga termasuk santri di pesantren tersebut. Hingga Kamis dinihari, Jalal menyusun rencana jahat. Ketika Ridwan sedang berada di kantin pesantren, langsung didatangi dari arah belakang. Berbekal sebilah rencong, leher dan perut korban segera diserang hingga mengalami luka cukup parah. Puas menghabisi santrinya, ter-

sangka buru-buru kabur dari TKP. Sementara korban berteriak minta tolong, membuat geger penghuni pondok termasuk penjaga warung. Mereka berupaya melakukan pertolongan, tapi sayang Ridwan keburu dijemput maut. Nyawanya melayang pada malam itu juga. Usai kejadian, pelaku sempat

melarikan diri ke arah Pidie. Ia menaiki sepeda motor milik Mahdi (temannya, red), namun apes karena ban motornya bocor, ia tak bisa melanjutkan perjalanan. Berikutnya Jalal pun menyetop mobil pick up mengangkut beras, guna membantu pelarian. Petugas yang sudah menerima laporan sebelumnya melakukan razia. Alhasil kenderaan yang ditumpangi tersangka, terjaring operasi di depan Polsek Sungai Emas. Jalal lantas ditangkap tanpa perlawanan dan digelandang ke Mapolres Aceh Barat. Sedangkan temannya diciduk dari areal Masjid Desa Alue Kuyun, saat sedang tertidur lelap. ”Tersangka berikut barang bukti sebilah rencong sudah kita amankan. Ini diduga pembunuhan berencana dan apabilan benar maka pelaku terancam hukuman mati. Setelah kejadian kemarin, mayat korban sudah dipulangkan ke rumah duka di Aceh Utara,” jelas KBO Reskrim Polres Aceh Barat Ipda Chairil Anshar. (jpnn)

Penyelundupan Narkoba Manfaatkan TKW PONTIANAK (BP) - Badan Narkotika Nasional (BNN) mengindikasikan ada banyak Tenaga Kerja Wanita (TKW) Indonesia yang direkrut menjadi kurir narkoba. Para gembong narkoba melatih dan memanfaatkan TKW agar dapat menyeludupkan barang terlarang itu ke Indonesia. Debuti Pemberdayaan Manusia Badan Narkotika Nasional Irjen Pol V Sambudiyono menyebutkan sindikat peredaran narkoba memperalat TKW untuk dijadikan kurir narkoba. Mereka diajari berbagai cara dan trik untuk menyeludupkan narkoba ke tanah air. ”Beberapa laporan yang kami terima, menyebutkan bahwa mereka para bandar besar itu memanfaatkan keberadaan para TKW untuk diajari berbagai trik dalam penyelundupan narkoba,” katanya be-

lum lama ini. Menurut Sambudiyono, para TKW yang dijadikan kurir pun cukup banyak. Apalagi, benteng pengamanan masuknya narkoba di Indonesia diakuinya masih banyak bolong-bolong. Seperti halnya, banyaknya jalan-jalan tikus di kawasan perbatasan yang mempermudah aktivitas keluar masuknya barang illegal. ”Kalbar yang merupakan daerah berbatasan langsung dengan negara lain juga menjadi rentan masuknya narkoba jaringan Internasional menggunakan TKW,” katanya. Dijelaskan Sambudiyono, BNN mencatat, dalam kurun waktu Juli 2011 hingga Desember 2012 sudah ada 203 WNI yang terancam hukuman mati di luar negeri karena terlibat penyalahgunaan narkoba di berbagai negara. ”Cacatan yang kami

terima cukup banyak, dalam kurun waktu 2011 hingga 2012, lalu sedikitnya ada 203 WNI yang terancam hukuman mati gara-gara terlibat kasus narkoba,” katanya. Menurutnya, masalah narkoba menjadi perhatian khusus, tidak hanya di kawasan perkotaan. Melainkan sudah merambah ke daerah-daerah terpencil di daerah perbatasan. Untuk mengantisipasi hal itu, pihaknya melakukan kerja sama dengan Bea Cukai. Menjalin hubungan baik dengan masyarakat sekitar untuk pencegahan. ”Memang kita sering mendengar pengungkapan penyelundupan narkotika dari daerah perbatasan, tapi tidak menutup kemungkinan juga ada yang lepas,” ujarnya. Pihaknya ajak semuanya berperan, tidak bisa diserahkan sepenuhnya ke pemerintah. Peran serta

masyarakat untuk menyatakan perang terhadap narkoba. Kalau masyarakat menyatakan perang terhadap narkoba maka masyarakat punya peranan untuk mengatasi penyalahgunaan dan peredaran narkotika itu. ”Mari kita sama-sama. Jangan sampai setelah keluarga kita menjadi korban, baru seakan-akan kita peduli. Terlambat. Jangan sampai terlambat,” pungkasnya. Sementara itu Kepolisian Daerah Kalimantan Barat hingga saat ini masih menyelidiki keterlibatan beberapa oknum baik di luar negeri maupun di dalam negeri terkait penyelundupan barang haram tersebut. ”Kita masih lakukan penyelidikan, apakah ada tersangka lain dalam kasus penyelundupan sabu, seperti kasus sabu seberat 28 kg itu,”kata Kapolda Kalbar Brigjen pol Tugas Dwi Apriyanto. (jpnn)

FOTO : INDRA EFENDI/RPG

SEBAGIAN warga berusaha memadamkan sisa api di atas puing-puing rumah mereka.

28 Unit Rumah Warga Gang II dan III Ludes Terbakar TEMBILAHAN (BP) - Sekitar 28 unit rumah permukiman padat penduduk di jalan H Arif Gang II dan III Parit 11 Kelurahan Tembilahan Hulu, Kecamatan Tembilahan Hulu ludes dilalap seijago merah, Kamis (28/2) sekitar pukul 15.30 WIB. Cuaca panas dan kencangnya tiupan angin membuat api dengan cepat membakar puluhan rumah warga. Kurang dari 1 jam, sekitar 28 unit rumah yang umumnya tebuat dari bahan yang mudah terbakar seperti kayu ludes. Beruntung dalam kejadian ini dikabarkan tidak terdapat korban jiwa, namun akibat dari musibah tersebut sekitar 30 KK dan 70 jiwa kehilangan tempat tinggal. Menurut Ketua RT 01 RW 02 Sugiartono, api dengan cepat menjalar, sehingga banyak warganya yang tidak sempat meyelamatakan harta bendanya. Api yang datang secara tiba-tiba, perIKLAN

tama kali dilihatnya diatas bagian rumah salah satu korban yakni Asma Laili (40). Begitu melihat kejadian itu, dia langsung berteriak meminta tolong dan berusaha menyelamatkan keluarga dan barang-barang berharga lainya. Lalu begitu melihat lagi dia mengaku lagi kondisi api sudah semakin besar dan sulit untuk dipadamkan. Dengan sigap tanpa komando warga sekitar langsung berjibaku membantu petugas pemadam kebaran dari PSMTI dan BPBD Inhil. Sayangnya kerumunam warga yang ingin menyaksikan kebakaran itu membuat petugas kerepotan untuk memadamkan api. Apalagi dengan kondisi Gang yang sangat sempit. ”Tidak tahu pasti, namun yang jelas api pertamakali saya lihat berada dibagian atas rumah Asma Laili,’’ kata Ketua RT 02, dengan nafas terengah-engah saat berada di lokasi kebakaran.

Lurah Tembilahan Hulu, H Saini Mahza saat berada di lokasi kebakaran meminta kepada para RT sekitar untuk melakukan pendataan terhadap korban. Karena data rilnya akan dipergunakan untuk berbagai keperluan, salah satunya ketika adanya bantuan dari Pemkab Inhil maupun pihak lain. ”Dari data yang kita himpun sementara sekitar 28 rumah dan 30 Kepala Keluarga (KK) yang kehilangan tempat tinggal. Kalau data pastinya kita belum bisa memberikan, masih dalam tahap pengumpulan,” jelasnya singkat. KBO Reskrim Polres Inhil, Iptu Faisal, saat berada dilokasi kejadian belum dapat menjelaskan secara rinci. ”Belum tahu pasti mas. Kami masih mengumpulkan informasi dari warga setempat. Bisa saja penyebanya dari arus pendek listrik, atau yang lainya,” ujarnya. (rpg)


Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013


GOSP RT

9

Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

Turnamen Futsal Antar-SMP Dibuka

PEMAIN futsal SMPN 3 Batam bersaing mendapatkan bola dengan pemain futsal SMP Ibnu Sina 2 Batam dalam laga mereka di lapangan Futsal Batam Pos, Rabu (28/2).

F DALIL HARAHAP/BATAM POS

12

SMPN 3 BATAM

SMP IBNU SINA 2 1

SMP Negeri 3 Batam Pesta Gol Student Futsal Competition SMP se-Kota Batam BATAMPOS, Batam PRAJAYA Putera dan Kiki Putera, pemain futsal SMP Negeri 3 Batam tampil gemilang, kemarin. Kedua pemain tersebut masing-masing mencetak enam gol dan lima gol ke gawang SMP Ibnu Sina 2 dalam laga Student Futsal Competition SMP se-Kota Batam di lapangan Futsal Batam Pos, Graha Pena, Kamis (28/2). SMP Negeri 3 Batam menghancurkan SMP Ibnu Sina 2 dengan skor 12-1. Kiki Putra, bernomor punggung 11 tersebut membuka gol perdana SMP Negeri 3 Batam pada saat pertandingan baru berlangsung lima menit. Ia mencatatkan namanya di papan skor setelah tendangan kerasnya tidak mampu dihalau kiper sang lawan. Tak berselang lama, SMP

Ibnu Sina 2 tidak tinggal diam. Mereka bisa memberikan perlawanan dan menyerang pertahanan SMPN 3 Batam. Tapi sayang, sepakan pemain penyerang bernomor punggung 6 tersebut hanya mengenai mistar gawang. Sejak awal pertandingan SMPN 3 Batam mendominasi penguasaan bola. Buktinya pada menit ke-7, Kiki Putera kembali mencetak gol kedua bagi SMP Negeri 3 Batam. Tidak mau ketinggalan dari rekannya, Prajaya Putera unjuk kemampuan membobol gawang SMP Ibnu Sina 2 dan menjadikan skor 3-0. Seakan tidak kehabisan akal, Kiki Putera terus mencari celah lemah di pertahanan SMP Ibnu Sina 2. Kiki pun kembali melepaskan tendangannya dan merubah skor menjadi 4-0. Prajaya Putera, pemain bernomor punggu 9 kembali membuktikan skill-nya. Setelah mengolah si kulit bundar dengan cukup lincah ia pun merayakan golnya bersama

rekannya pada menit ke-14 dan ke-15. Skor sementara kemenangan SMPN 3 Batam atas SMP Ibnu Sina menjadi 6-0. Menjelang menit akhir babak pertama, Pandu berhasil melepaskan gol indah lewat tandukan kepala ke gawang SMP Ibnu Sina 2. Gol indah tersebut menutup kemenangan SMPN 3 pada babak pertama dengan skor 7-0. Memasuki babak kedua, pesta gol SMPN 3 lengkap berkat gol Prajaya yang ketiga pada menit ke-47 sekaligus mengubah skor menjadi 8-0. Gol hiburan SMP Ibnu Sina 2 baru bisa tercipta lewat tendangan keras Angga, pada menit ke-48. Gol ini pun langsung berbalas, lewat top skorer sementara Prajaya Putera dengan tiga gol berturut-turut dan skor sementara 11-1. Menjelang babak kedua berakhir, gol penutup SMPN 3 dari Kiki Putera tercipta lewat tendangan bebas. Hingga akhir laga, skor tidak berubah. Atas kemenangan ini, SMPN 3 mendapat poin penuh. (cr1)

Drawing Group Student Futsal Competition SMP se-Kota Batam GROUP A 1 SMP N 3 2 SMP IBNU SINA 2 3 SMP N 4 4 SMP TUNAS BARU 5 SMP N 21

GROUP B 1 SMP N 6 (B) 2 SMP N 7 3 SMP N 42 4 SMP N 3 (B) 5 SMP N 10 (B)

GROUP C 1 SMP N 37 2 SMP N 10 (A) 3 SMP N 29 4 SMP N 3 (A) 5 SMP N 20 (B

GROUP D 1 SMP N 5 2 SMP KARTINI 3 SMP N 20 (A) 4 SMP N 25 5 SMP N 6 (A)

Juara Langsung Masuk Pelatnas

F-CF/ BATAM POS

KETUA Pengda Tako Kepri dan Ketua Forki Kepri Hotman Hutapea (kanan) saat silaturahmi dengan para atlet Tako di Hotel Good way, Selasa (26/2) lalu.

27 Provinsi Ikuti Kejurnas Karate di Batam BATAM KOTA (BP) Kontingen dari 27 Provinsi se Indonesia mengikuti pembukaan kejuaraan nasional Piala KSAD XI di Indoor Stadium Tumenggung Abdul Jamal, Kamis (28/2). Kejuaraan ini akan digelar hingga 2 maret mendatang. Kejuaraan ini diharapkan akan menjadi ajang menjaring atlet yang akan diikutkan dalam Pelatnas guna persiapan Sea Games di Myanmar. Selain diwakili kontingen dari sejumlah provinsi, Kejurnas ini diikuti perwakilan dari 16 perguruan karate di Indonesia, seperti Gokasi,

KKI, TAKO, Wadokai, Inkai, Inkado, dan lainnya. Secara keseluruhan pesertanya sebanyak 437 karateka yang terdiri dari 239 putra dan 198 putri. Sementara wasit yang akan memimpin setiap pertandingan dalam kejurnas ini adalah wasit nasional yang jumlahnya 69 orang serta wasit dari seksi Forki. Wakil Kepala Staf Angkatan Darat Letjen Muldofo mengatakan, atlet-atlet terbaik dalam kejuaraan ini akan diproyeksikan untuk mewakili Indonesia dalam event Internasional. Ia berharap kepada semua peserta atau kontingen untuk bisa bersungguh-sungguh dan bermain sportif. “Ini menjadi ajang paling

bergengsi untuk mendapatkan bibit atlet yang akan diproyeksikan mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional. Kita ketahui bersama, di tingkat Asean olahraga cabang karate adalah unggulan kita,” Katanya. Sementara itu Ketua Forki Kepulauan Riau sekaligus ketua panitia pelaksana, Hotman Hutapea mengaku, Batam sebagai tuan rumah adalah kebanggaan tersendiri bagi Provinsi Kepri. Pemilihan Batam sebagai tuan rumah sudah dipertimbangkan dan berhasil menyisihkan calon tuan rumah lainnya. Batam dianggap sukses dan merupakan daerah netral untuk penyelenggaraan even nasional. Ketika ditanya mengenai target Kepri? Hotman Hutapea tidak memasang target mulukmuluk. ”Tidak menutup kemungkinan Kepri dapat medali emas, meski memang sangat sulit. Pesaing kita sangat berat, tapi perak atau perunggu pun sudah menjadi prestasi yang membanggakan,” kata Hotman. Hotman mengatakan, minimnya kejuaraan karate di daerah Provinsi Kepri membuat atlet kalah bersaing dengan daerah atlet dari daerah lain. Namun ia berharap kepada atlet Kepri untuk semangat dan berusaha sekuat tenaga mengharumkan Provinsi Kepri. (ian)

BATAM KOTA (BP) - Wali Kota Batam Ahmad Dahlan bersama Deputy COO Batam Pos Grup Socrates membuka turnamen futsal tingkat SMP di lapangan futsal Batam Pos, Kamis (28/2). Turnamen ini diikuti 20 tim dari SMP se Kota Batam yang memperebutkan piala bergilir Kadisdik Batam dan Piala tetap dari Batam Pos Grup. Pembukaan turnamen ini ditandai dengan kick off oleh Wali Kota Batam, Ahmad Dahlan. Acara ini juga dihadiri General Manager Batam Pos Hasan Aspahani, Sekretaris PSSI Kota Batam Marzuki, Perwakilan Dinas Pendidikan, Kabag Humas Pemko Batam Ardiwinata, Kepala Kominfo Batam Salim, dan pimpinan Batam Pos Grup. Deputy COO Batam Pos Socrates mengatakan, turnamen futsal tingkat SMP ini adalah turnamen yang ketiga setelah sebelumnya dilakukan dua turnamen di antaranya turnamen antarklub dan turnamen tingkat SD. “Awalnya lapangan ini dirancang untuk karyawan Batam Pos Grup berolah raga. Tapi seiring perkembangan, lapangan ini sering digunakan untuk membina bibit pemain futsal khususnya di antar

F.DALIL HARAHAP/BATAMPOS

WALI KOTA Batam Ahmad Dahlan menendang bola dan Marzuki Sekwan DPRD Batam dan sekaligus Sekretaris PSSI Kota Batam (inset) menjadi kiper pada pembukaan turnamen futsal tingkat SMP se Batam di lapangan Futsal Batam Pos, Kamis (28/2) kemarin.

pelajar,” kata Socrates. Socrates berharap, melalui turnamen ini para pelajar bisa membangun dan menjalin kerjasama antarsekolah. Terkait pertandingan, ia berharap agar semua pemain bisa bermain fair play dan menjunjung tinggi sportivitas. Tidak sampai disitu, Socrates

mengatakan, dalam waktu dekat Batam Pos Grup berencana menggelar turnamen futsal untuk tingkat SMA se-Kota Batam. Usulan ini langsung disambut baik Ahmad Dahlan. “Menyambut usulan dari pak Socrates, maka turnamen futsal tingkat SMA se-Kota Batam akan digelar bertajuk Wali Kota

Cup,” kata Dahlan. Pada kesempatan itu, Dahlan juga memuji lapangan futsal Batam Pos Grup. “ Di antara beberapa lapangan futsal di Batam,yang paling bagus adalah di lapangan Batam Pos karena terbuka dan bersentuhan langsung dengan alam,” katanya. (ian)

Barelang Offroad & Motor Vanture 2013 BATAM (BP) - Indonesia Offroad Federation (IOF) bekerja sama dengan Batam Pos dan Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kepri menggelar Barelang Offroad & Motorventure 2013 di sirkuit non permanen Barelang, JumatMinggu (8-10/3). Event Director, Leo Wan Patra mengatakan, kegiatan ini merupakan agenda awal tahun pengcab IOF. Beberapa kelas akan diturunkan dalam kegiatan tersebut. Para offroader akan dilepas dari Graha Pena, Batam Center lalu mengikuti rute yang sudah ditentukan, keliling kota Batam. Pukul 08.00 WIB para peserta harus berkumpul untuk scrutineering, lalu pukul 14.00 IKLAN

WIB start dari Graha Pena. ”Rute yang kita pilih menelusuri kota Batam, mulai dari jalan beraspal hingga jalan yang berlumpur. Tapi yang pasti rute tidak merusak mobil,” ujarnya. Kelas dibuka pada kejuaraan ini, lanjut Leo, mulai kelas standar pemula, kemudian kelas Adventure Country Road. ”Untuk pemula menggunakan mesin standar, tanpa roll bar dan untuk kelas Adventure Country Road diikuti seperti Rubbicon, JK, dan Cherokee,” katanya. Selain itu dikelas kompetisi, lanjut Leo, diturunkan tujuh kelas Special Kopentensi Speed (SCS) dan Country Road (CR) dan yang tidak kalah heboh, kejuaraan ini juga akan

mempertandingkan Motorventure Touring. ”Untuk motor ada kelas bebek open dan kelas trabas. Pada kelas motor ini untuk Touring,” katanya. Leo berharap, dapat meningkatkan sportivitas dan melalui (IOF) dapat mengeratkan tali silaturahmi sesama komunitas jeep dan pencinta adventure di Batam. ”Meningkatkan sportiftitas offroader dan bisa menikmati alam Batam. Saya harap setalah kejuaraan ini bisa terjalin keakraban sesama komunitas jeep di Batam,” tuturnya. Sehingga bagi yang tertarik untuk bergabung dalam kegiatan ini kiranya dapat langsung mendaftarkan diri ke

bengkel Global Teknologi Motor Sport (GTMS) di Seipanas. Ditambahkan Leo, pihaknya juga berterima kasih kepada para sponsor yang telah ikut membantu berlangsungnya acara ini. Yakni Batam Pos, Satria Utama, ABM automotive, PCB Batam, Axelindo shipping, PLS express, Harris Hotel Batam centre, Harris Resort Waterfront City, Kharisma Mandiri, Sidomulyo, Batam Speedy Club, i Hotel, Permata, Kiki Auto, Ganda Auto, Autoplus, dan Djarum. ”Juga Pemko Batam, Polresta Barelang, Indonesia Offroad Federation (IOF), dan IMI Kepri,” katanya. (cr22)


GOSP JPNN, Seville ATLETICO Madrid akhirnya menyusul langkah rival sekotanya Real Madrid ke final Copa del Rey. Klub berjuluk Los Rojiblancos itu lolos dengan agregat 4-3 berkat hasil imbang 2-2 melawan Sevilla pada second leg semifinal kemarin dini hari WIB. Sebelumnya, ketika bermain di Vicente Calderon, markas Atletico, pada first leg semifinal (31/1), Sevilla kalah 1-2. Dengan begitu, El derbi Madrileno bakal tersaji di final pada 18 Mei nanti. Derby Madrid kelima sepanjang sejarah final Copa del Rey. Real memang selalu dijagokan saat derby Madrid digelar. Wajar, selama satu dekade terakhir, mereka sangat IKLAN

RT

10

Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

2

SEVILLA

ATLETICO

2

(Atletico lolos dengan agregat 4-3)

Jangan Dianggap Enteng mendominasi derby. Dari 21 pertandingan terakhir sejak 2003, Real menang 16 kali dan sisanya berakhir imbang. Ya, kali terakhir Atletico menang atas Real pada derby Madrid terjadi sebelum mereka terdegradasi pada 1999-2000 lalu. Bermain di Santiago Bernabeu, Atletico menang 3-1 dan saat bertarung di Vicente Calderon mereka bermain seri 1-1.

Meski inferior dalam sejarah derby Madrid, tetapi Atletico juga tidak boleh dipandang enteng. Setidaknya, ketika derby Madrid berlangsung di finap Copa del Rey, Atletico justru lebih sering keluar sebagai pemenang ketimbang Real. Derby Madrid terjadi pada final Copa del Rey edisi 1960, 1961, 1975, dan 1992. Satusatunya kemenangan Real pada derby Madrid di final Copa del

Rey hanya terjadi pada 1975. Ketika itu mereka menang melalui adu penalti setelah imbang tanpa gol di waktu normal dan perpanjangan waktu. ”Mencapai final merupakan catatan penting buat Atletico, jadi kami layak senang dan bangga,” kata Radamel Falcao, seperti dikutip Reuters. Tidak mudah bagi Atletico mencapai final. Mereka memang lebih dulu unggul dua gol melalui Diego Costa pada menit keenam

dan Falcao (29). Tetapi, Sevilla memberikan perlawanan melalui gol Jesus Navas (39) dan Ivan Rakitic (90). Pertandingan juga sempat panas dengan dikeluarkannya dua kartu merah kepada pemain Sevilla Gary Medel (76) dan Geoffrey Kondogbia pada injury time. ”Akhir laga memang gila, tetapi itu bukan masalah,” ujar Falcao menanggapi reaksi Medel dan Kondogbia. Pelatih Sevilla Unai Amery menilai, kebobolan cepat pada awal pertandingan membuat mereka kesulitan. ”Kami kebobolan begitu cepat, itu menjadi pertanyaan besar saya. Tetapi, kami tetap berupaya mengejarnya,” kata Emery, seperti dikutip Football Espana. Berikutnya Atletico harus melewati Real agar bisa mengakhiri musim dengan gelar setelah gagal di Europa League. ***

BEK Sevilla Geoffrey Kondogbia (kanan) dan penyerang Atletico Madrid Radamel Falcao berebut bola dalam laga leg semifinal Copa del Rey di stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Sevilla, kemarin.

F.REUTERS/MARCELO DEL POZO


Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

Pemerintah Thailand dan Pemberontak Muslim Berdamai

F. MOHD RASFAN / AFP PHOTO

PM Malaysia Najib Razak (kanan) berjabat tangan dengan PM Thailand Yingluck Shinawatra di Putrajaya, Malaysia, Kamis (28/2).

JPNN, Kuala Lumpur HARAPAN terjadinya perdamaian antara pemerintah Thailand dan muslim pemberontak akhirnya menjadi kenyataan. Itu terjadi setelah kedua kubu mencapai kesepakatan untuk melakukan gencatan senjata yang terjadi sejak 2004 di negara bagian selatan. Kesepakatan tersebut dilakukan

di Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (28/2). Hadir dalam penandatanganan pakta perdamaian itu di antaranya Perdana Menteri Thailand Yingluck Shinawatra serta Perdana Menteri Malaysia Najib Razak. Tak ketinggalan, Front Revolusi Nasional (BRN) yang merupakan salah satu kelompok yang beroperasi di Negeri Gajah Putih, nama lain Thailand. Itu merupakan kesepakatan per-

tama sejak pertumpahan darah terjadi. Mulai 2004 hingga saat ini, tak kurang sebanyak 5.000 orang meninggal dunia sia-sia dalam berbagai baku tembak. Serangkaian pembicaraan yang sudah dilakukan sebelumnya selalu menemui kegagalan. Sekretaris Jenderal Keamanan Thailand Paradorn Pattanatabutr mengatakan, hal itu merupakan salah satu langkah yang memang ingin dilakukan. Namun, dia juga memberikan sebuah pesan. ”Ini adalah percobaan lain dari pemerintah untuk menghentikan hal-hal tak berguna. Namun ini tidak berarti konflik akan berakhir sesegera mungkin,” terang Pattanatabutr seperti dilansir Bangkok Post. Kubu BRN menyambut gembira kesepakatan tersebut. Mereka menyatakan bakal berjuang keras untuk menyelesaikan berbagai persoalan kekerasan tersebut. ”Kami akan melakukan yang terbaik untuk memecahkan masalah ini. Kami juga akan menghimbau pasukan kami untuk bersama-sama memecahkan masalah ini,” terang Hassan Taib, perwakilan BRN seperti dilansir BBC. (jos)

Polisi Malaysia Ditangkap karena Miliki Narkoba KUALA LUMPUR (BP) - Dua polisi Malaysia yang seharusnya bertugas menegakkan hukum justru terjerat oleh hukum itu sendiri. Dua polisi usia 20-an tahun ini tertangkap basah memiliki narkoba saat digerebek unit narkotika tersebut. Polisi berhasil menemukan sejumlah butir pil ekstasi dari keduanya. Namun sayangnya tidak disebutkan jumlahnya. Keduanya kemudian digiring ke kantor Kepolisian Kuala Lumpur, seperti dilansir Asia One, Kamis (28/2). Wakil Kepala Kepolisian Kuala Lumpur Datuk Mohmad Salleh menyebutkan, penangkapan kedua polisi muda ini telah menodai citra kepolisian di mata masyarakat. Dia pun menjanjikan pengusutan yang tuntas dalam kasus ini. Tidak hanya itu, Mohmad Salleh juga berjanji memberantas setiap personelnya yang terlibat pidana jika terbukti di kemudian hari.

Kedua polisi yang tidak disebutkan nama maupun pangkatnya ini diketahui telah mengabdi di Kepolisian Malaysia selama enam tahun dan delapan tahun. ”Mereka masih dalam penahanan,” tutur Mohmad Salleh. Sodomi Empat ABG Pria Pada kasus lain, seorang pria berusia sekitar 40-an tahun di Malaysia ditangkap polisi karena menyodomi empat remaja pria selama beberapa bulan terakhir, Jumat (22/2) lalu. Para korban diberi imbalan berupa peralatan elektronik mewah dan sejumlah uang tunai. Pelaku yang berprofesi sebagai manajer perusahaan rekanan pemerintah ini mencari para korbannya melalui jejaring sosial. Kemudian untuk mendapat kepercayaan para korbannya, pelaku membanjiri calon korbannya dengan hadiah-hadiah mahal sebelum akhirnya mengundang mereka untuk bertemu di sebuah hotel.

Di hotel tersebut, pelaku melkukan perbuatan bejatnya itu. Menurut polisi, pelaku menyodomi korbannya berulang kali dalam waktu beberapa bulan terakhir. Demikian seperti dilansir The Star, Kamis (28/2). Kepolisian menduga, pelaku mengamati korbannya melalui jejaring sosial sejak Mei 2012 lalu. Sebagian besar korban masih duduk di bangku sekolah menengah pertama dan berasal dari sekolah yang sama. Kasus ini terbongkar setelah salah satu korban mengadu kepada gurunya. Sang guru kemudian memberi tahu orangtua korban pada 8 Februari lalu. Orangtua korban melapor ke polisi setempat. Kepala Kepolisian Kuala Lumpur, Datuk Mohmad Salleh menuturkan, keempat korban berusia antara 13 tahun hingga 15 tahun. Para korban menyebut pelaku ”Abang Civic”, karena pelaku mengendarai mobil Honda Civic. (detik)

FOTO-FOTO : REUTERS / AUSTRALIAN FEDERAL POLICE

Setengah Ton Methamphetamine

POLISI Federal Australia (AFP) dan petugas bea cukai menyita lebih dari setengah ton narkoba methamphetamine jenis ice senilai USD 442 juta atau sekitar Rp 4,1 triliun (kurs USD 1 = Rp 9.800) di Sidney, Rabu (27/2). Operasi yang dilakukan Polisi Federal Australia ini merupakan rekor penangkapan terbesar yang kedua kalinya pada Juli lalu.

Menlu AS Bertemu Pemimpin Oposisi Syria Ingin Percepat Transisi Politik ROMA (BP) - Negara-negara besar akan menggelar pertemuan dengan oposisi Syria di Roma, Italia. Menjelang pembicaraan itu, Menteri Luar Negeri (Menlu) Amerika Serikat, John Kerry pun akan bertemu dengan pemimpin oposisi Syria, Ahmed Moaz al-Khatib. Sebelumnya, Kerry telah mengatakan bahwa oposisi Syria membutuhkan lebih banyak bantuan dalam perang melawan rezim Presiden Bashar al-Assad.

REUTERS/JACQUELYN MARTIN

John Kerry

Washington pun ingin mempercepat transisi politik di negeri yang dilanda konflik berkepanjangan itu. Kerry menegaskan, Washing-

ton siap meningkatkan dukungannya untuk oposisi Syria. ”Kami tengah menganalisa dan mengembangkan cara-cara untuk mempercepat transisi politik yang diinginkan rakyat Syria, dan itulah yang akan kami bahas di Roma,” kata Kerry sebelum pertemuan The Friends of Syria yang akan digelar di Roma pada Kamis waktu setempat. Dikatakan Kerry seperti dilansir kantor berita AFP, Kamis (28/2), dirinya ingin mendengar dari pemimpin oposisi Syria, Khatib mengenai cara terbaik untuk menghentikan pertumpahan darah di Syria.

Bersani Lobi Cari Solusi Krisis Italia ROMA (BP) - Krisis politik di Italia belum reda menyusul deadlock pascapemilihan umum (pemilu) parlemen pada 24-25 Februari lalu. Kebuntuan belum teratasi setelah tidak ada satu pun partai politik yang memenangi suara dan kursi mayoritas, terutama di senat (majelis tinggi), dalam pemilu tersebut. Pemimpin kelompok kiri-tengah Pier Luigi Bersani terus melobi dan melakukan negosiasi dengan berbagai kekuatan politik untuk memecahkan kebuntuan. Sejauh ini negosiasi berjalan alot. Bersani mengakui bahwa kubunya memang menduduki posisi pertama, tetapi bukan pemenang

pemilu. Pasar dan investor pun berharap cemas. Mereka gugup dengan kebuntuan politik di Italia hingga Rabu (27/2). Bersani memperingatkan bahwa protes luas antipengetatan anggaran yang mengakibatkan parlemen Italia tak segera terbentuk harus dicarikan jalan keluar. ”Kami khawatir bahwa kita sedang berada dalam situasi dramatis. Kami khawatir risiko yang akan dihadapi Italia,” ujar Bersani dalam pidato pertama pasca-pemilu, Rabu (27/2). Dia menyatakan bahwa efek dari mandeknya proses politik di Italia akan berpengaruh pada Ero-

pa secara keseluruhan. Dari 315 kursi senat, pemimpin kelompok kiri-tengah Pier Luigi Bersani hanya meraih 31,63 persen (123 kursi). Itu belum cukup bagi dia untuk membentuk pemerintahan. Rivalnya, Silvio Berlusconi, merebut 30,72 persen (123 kursi). Kelompok antikemapanan yang dipimpin mantan komedian Beppe Grillo ada di urutan ketiga dengan 23,79 persen (54 kursi). Lantas, mantan Perdana Menteri (PM) Mario Monti menempati posisi empat dengan 9,13 persen (19 kursi). Di majelis rendah, kubu Bersani meraih suara terbanyak, tetapi juga bukan mayoritas. Pemimpin IKLAN

Pengusaha Kaya Australia Bangun Titanic II

Dijamin Paling Aman, 2016 Siap Berlayar Kisah tenggelamnya kapal Titanic yang karam dalam perjalanan menuju New York begitu dramatis. Sampai-sampai, musibah terbesar kapal pesiar tersebut dibuatkan dalam film yang begitu laris ditonton jutaan orang. Begitu fenomenalnya kapal itu, sampai-sampai seorang miliarder Australia terobsesi membuat tiruannya yang dibuat semirip mungkin. JPNN, New York

F. NET

Clive Palmer

PESONA Titanic yang sudah lama tenggelam dan menjadi legenda hitam dalam dunia pelayaran modern tak pernah lekang oleh waktu. Kisah kapal apes itu menjadi inspirasi banyak orang. Salah satunya menginspirasi miliarder Australia, Clive Palmer. Dailymail melansir, Clive tengah membangun kapal kembaran Titanic. Kapal itu diberi nama Titanic II. Saat ini, pembuatanTitanic II sudah masuk tahap akhir dan diperkirakan kapal pesiar itu siap melaut pada 2016. Seperti mengulang sejarah, keangkuhan Titanic yang pada 1912 lalu diklaim memiliki tingkat keamanan super, kini kembali terjadi. Perancang Titanic II, Markku Kanerva, menyebut, Ti-

tanic II menjadi kapal pesiar paling aman di dunia. ”Dari segi keamanan, tidak ada kapal di bumi yang bisa dibandingkan dengan Titanic II,” katanya. Titanic II dilengkapi dengan jumlah sekoci memadai dan lambung kapal yang lebih kuat. Bahan kapal bukan lagi kayu melainkan baja padat. Berbeda dengan Markku yang mengulang keangkuhan Titanic, Clive Palmer justru sebaliknya. Juragan tambang negeri Kangguru itu menolak tidak ada kapal tak dapat tenggelam di samudera. ”Saya pikir semua kapal akan tenggelam jika Anda membuat lubang pada kapal. Anda angkuh menyebut tidak ada kapal tak bisa tenggelam. Mereka di masa lalu telah menyebut klaim itu dan kemudian menyesal seumur hidup,” kata Clive. Titanic II dibangun dengan merujuk pada fitur-fitur Titanic generasi pertamanya. Kapal ini memiliki kapasitas 2.435 penumpang dan 900 awak. Sekoci untuk menampung 2.700 penumpang plus 800 kapasitas tambahan disiapkan sebagai antisipasi keadaan darurat di laut. Kapasitas sekoci Titanic II jauh lebih memadai dibanding Titanic yang hanya mampu mengangkut 1.178 orang penumpang atau sepertiga dari kapasitas ka-

F. REUTERS / BLUE STAR LINE / HANDOUT

KAPAL pesiar Titanic II yang diusulkan dibuat semirip mungkin dengan Titanic.

pal. Sekoci minim menjadi salah satu sebab kematian 1.502 penumpang Titanic saat karam pada 15 April 1912. Dibuat dengan semangat mendekati aslinya, Titanic II tetap saja memiliki perbedaan dengan Titanic. Titanic II lebih panjang 90 centimeter dibanding Titanic. Berat Titanic II mencapai 55.800 ton, lebih berat dari Titanic yang berbobot 53.210 ton. Soal kecepatan, walau dibangun pada zaman yang berbeda, kemampuan pacu Titanic II dan Titanic tetap sama pada kecepatan maksimal 24 knot. Pelayaran perdana Titanic II dijadwalkan pada 2016 dengan rute ShouthamptonNew York selama enam hari. Rute ini sama dengan yang ditempuh Titanic dan kemudian dicatat sejarah gagal dituntaskannya. Terlepas dari perbedaan pada bobot, panjang dan fasilitas keamanannya, Titanic II memiliki desain interior maupun ekste-

”Itu mungkin mengharuskan kita untuk mengubah kalkulasi Assad saat ini. Dia perlu tahu bahwa dia tak bisa memaksakan caranya,” tutur Kerry. ”Saya pikir oposisi membutuhkan bantuan lebih besar agar bisa melakukan hal itu dan kami tengah bekerja sama untuk memiliki kesamaan sikap,” tandasnya. Konflik yang terjadi di Syria telah berlangsung sejak Maret 2011 lalu. Menurut PBB, lebih dari 70 ribu orang, sebagian besar warga sipil, telah tewas akibat pertumpahan darah tersebut. (detik)

rior yang sama dengan Titanic. Tangga besar pada ruang utama kapal yang tampak dalam film Titanic berbintang Leonardo Di Caprio dihadirkan pada Titanic II sesuai aslinya. Kelas untuk penumpang terbagi menjadi tiga tanpa ada akses antarkelas, sama dengan Titanic. Uniknya, semua penumpang yang beniat melaut bersama Titanic II diwajibkan mengenakan baju ala abad 20, sezaman dengan Titanic. Sesuai dengan Titanic, para penumpang dalam kapal tidak akan mendapat fasilitas televisi, internet dan pendingin udara. Para penumpang ‘hanya’ mendapat hiburan di kasino, bioskop atau area perbelanjaan. Fasilitas Titanic seperti pemandian ala Turki, Parisien Cafe, dua “Millioniare Suites”, hingga ruang kapten kapal dihadirkan serupa pada Titanic II. Ruang Marconi alias kamar radio yang pada Titanic menjadi sumber pember-

itahuan petaka saat karam kepada dunia juga dihadirkan pada Titanic II. Berbeda dengan Titanic yang dibangun oleh Harland dan Wolff di galangan kapal Belfast, Titanic II kini dibangun oleh Shipyard dan perusahaan asal Tiongkok, CSC Jinling. Saat ini, tiket Titanic II sudah laris di pasaran. Setidaknya sudah ada 40 ribu orang yang menyatakan minatnya untuk bisa berlayar dengan Titanic II. Tiket pelayaran perdana Titanic II terbentang pada angka USD 750 ribu hingga USD 1 juta. ”Saya yakin ini akan menjadi perjalanan yang penuh emosi dan sejarah. Saya tidak sabar untuk membeli dan mengarungi samudra bersamanya,” kata Oldsson, seorang warga Canberra kepada Koran setempat. Menurutnya, dia akan mengajak keluarganya untuk menikmati perjalanan penuh memori itu. ***

Partai Demokrat itu hanya meraup 29,54 persen (345 kursi dari total 630 kursi). Berlusconi berada di urutan kedua dengan 29,18 persen (125 kursi). Sedangkan Grillo dan Monti meraih masing-masing 25,55 persen (109 kursi) dan 10,56 persen (47 kursi). Pemilu Italia menjadi sangat krusial bagi zona euro atau eurozone (negara-negara yang menggunakan mata uang euro). Muncul kekhawatiran bahwa instabilitas politik Italia akan kembali mengguncang blok regional itu yang belum pulih dari krisis utang. Bursa saham dunia anjlok dan kemampuan utang Italia menurun.(jpnn)


Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

NAPOLI

JPNN, San Paolo KETANGGUHAN Juve di laga tandang akan mendapat ujian di giornata 27 dini hari nanti. ‘Si Nyonya Tua’ akan melawat ke markas Napoli di San Paolo, Sabtu (2/3). Meski Juventus punya catatan tandang yang bagus di Liga Italia musim ini, laga ini bisa jadi tak akan berjalan mudah untuk Juve. Pasalnya, Napoli dikenal sebagai tim yang tangguh di kandang sendiri. Sebagian kalangan meyakini ini adalah pertandingan penentu scudetto musim ini. Sudah 12 laga dimainkan Bianconeri di luar Juventus Stadium. Hasilnya, tim arahan Antonio Conte itu menang delapan kali dan hanya kalah dua kali, masing-masing dari AC Milan dan AS Roma. Juve juga cukup produktif dengan mencetak 23 gol di laga tandang. Di lini pertahanan, Gianluigi Buffon tercatat cuma sembilan kali memungut bola dari gawangnya di laga tandang. Berselisih enam poin, kemenangan Juventus atas Napoli di laga ini bisa membuat IKLAN

langkah mereka menuju juara lebih mudah. Sekalipun begitu, Mirko Vucinic tak mau buru-buru menganggap laga nanti sebagai penentu gelar juara ke-29 mereka. Baginya, musim ini masih panjang untuk dilalui. “(Pertandingan) Ini tidak akan menentukan apa-apa karena persaingan masih panjang,” ujar penyerang Juve asal Montenegro itu kepada Tuttosport yang dikutip Football Italia. ”Paruh kedua musim juga berjalan lebih sulit, karena timtim yang berjuang untuk berada di atas mulai memberikan segalanya dan sulit untuk mengalahkan siapapun.” Mengenai atmosfer stadion San Paolo yang pasti akan penuh fans Napoli, Vucinic mengaku tidak takut dan siap menghadapinya. ”Saya tahu akan seperti apa atmosfer di San Paolo, tapi saya tidak takut. Kami hanya perlu menghadapinya seperti saat kami di Glasgow melawan Celtic, kurang lebih akan seperti itu,” imbuhnya. Pasukan Walter Mazzarri

IKLAN

JUVENTUS

sendiri musim ini mencatat sembilan kemenangan dan hanya sekali kalah dari 13 pertandingan Seri A yang dimainkan di San Paolo. Itu artinya, Napoli mengumpulkan 30 poin dari kemungkinan maksimal 39 poin. Kewaspadaan Juve juga patut bertambah mengingat mereka tak punya catatan yang cukup bagus di San Paolo. Dari lima lawatan terakhir ke kandang Napoli itu di Seri A, Juve tak pernah menang dan kalah empat kali. ”Para pendukung akan membantu kami, itu jelas,” ujar gelandang Napoli, Valon

Behrami, di Football Italia. Behrami menyadari betapa pentingnya laga tersebut. Gelandang asal Swiss tersebut bahkan menyebutnya sebagai laga yang akan menentukan sejauh apa kemampuan Napoli. Di sisi lain, Behrami mengatakan bahwa sangat penting untuk tetap rileks menghadapi laga tersebut. Oleh karenanya, saat ini Walter Mazzarri tengah berusaha meredakan ketegangan dengan memotivasi skuatnya. ”Walter Mazzarri sangat hebat dalam membaca berbagai momen yang telah kami lewati. Saat ini kami tengah mencoba untuk menurunkan ketegangan, karena kami tahu bahwa pertandingan seperti ini membutuhkan motivasi tersendiri.” (jpnn)

Arturo Vidal F.NET


BMW X6

DESAIN INTERIOR

Super Mewah

BATAM (BP) – Central Auto menghadirkan generasi terbaru dari BMW jenis sport activity coupe seri X6 xDrive 3.5i. Mobil ini hadir dengan desain interior super mewah yang bisa menaikkan kelas pengguna saat mengendarainya. ”Desain mobil yang kami hadirkan ini sudah mengalami penyegaran baik di sisi eksterior maupun interior, sehingga memancarkan pesona kemewahan. Meski X6 sudah ada di Batam, tapi boleh dikatakan desain interior X6 yang unik dan mewah yang kami hadirkan baru ini ada di Batam,” kata Hendi Lim, GM PT Mitra

Hai Showroom Central Auto, kemarin. Desain interior mobil Bavarian buatan perusahaan otomotif Jerman ini memiliki desain interior yang sangat ekspresif dan unik, seperti kursi berbahan kulit coklat karamel dengan kapasitas 5 penumpang. Kursi di bagian depan dilengkapi dengan dua seater listrik dan memori pengatur gaya duduk khusus pengemudi. Kursi pengem u d i

bisa diatur sesuai kenyamanan dengan cukup sekali tekan tombol memori. Bukan hanya itu saja, kursi di bagian belakang juga didesain senyaman mungkin yaitu bagian tengah berfungsi serbaguna sebagai sandaran, atau sebagai tempat

Batam Pos Jumat 1 Maret 2013

Aneka Telur Murah Meriah

duduk apabila ingin menambah kapasitas penumpang. “Pesona desainnya sangat membuat nyaman penumpang,” ujar Hendi. Desain interior ini makin mewah karena sudah didukung

Baca Desain ...Hal 17

TAHER, Batam

P

USAT belanja keluarga modern, Hypermart, pekan ini menawarkan aneka telur, seperti telur ayam negeri Rp 1.020 per butir, telur bebek tawar Rp 2.500 per butir, telor ayam kampung Rp 1.775 per butir. F.IMAN WACHYUDI/BATAM POS

Baca Aneka ...Hal 17

F.IMAN WACHYUDI/BATAM POS

IKLAN

Dukung Program Bayar Pake AXIS

Gandeng InterAcct Solution Group BATAM (BP) – Bertepatan dengan penyelenggaraan Mobile World Congress 2013 di Barcelona, AXIS melakukan kerjasama strategis baru dengan salah satu nama global di industri so-

lusi pembayaran, The InterAcct Solution Group. Kerjasama ini menjadi dasar dari layanan Bayar Pake AXIS. InterAcct merupakan penyedia solusi layanan seluler yang fokus

pada kerjasama antar perusahaan. Perusahaan ini menyediakan layanan isi pulsa dan pembayaran bagi pelanggan AXIS, dimana

Baca AXIS ...Hal 17

Cash Bertahap 25 Kali PKP Expo Mulai Digelar BATAM (BP) – PT Putera Karyasindo Prakarsa (PKP) kembali menggelar pameran properti terbesar di Atrium BCS Mall, Baloi mulai Jumat, 1 hingga 23 Maret 2013 mendatang. Pameran yang bertajuk PKP Expo ini juga bersempena peringatan hari ulang tahun perak PKP yang ke-25. Manajer Promosi PKP, Gentur

Herat mengatakan, selama pameran sejumlah promo ditawarkan seperti cicilan cash bertahap sampai dengan 25 kali langsung ke developer. Lalu ada juga promo KPR melalui bank. Dalam promo ini pihak developer telah menjalin kerjasama dengan sejumlah bank yang menawarkan kredit rumah dengan suku bunga yang bersaing dan proses yang mudah. F.IST

Baca Cash ...Hal 17

PAMERAN properti PKP di BCS Mall beberapa waktu lalu.

Sudah Beroperasional dan Terbukti Ramai Ruko CNN Kabil

F.TAHER/BATAM POS

KOMPLEK pertokoan CNN kini sudah ramai dihuni. IKLAN

BATAM (BP) – PT Trias Jaya Propertindo (TJP) belum lama ini telah menyerahterimakan Pertokoan Citra Nusa Niaga (CNN) kepada para konsumennya. Bahkan kawasan bisnis satu-satunya di Kabil Nongsa ini telah beroperasi dan terbukti ramai. ”Sudah 75 unit ruko yang kami serahkan ke konsumen,” kata Danny, Pimpinan Proyek PT TJP, kemarin. Kawasan bisnis ruko yang ditunggu-tunggu karyawan dan penduduk ini sudah terealisasi 40 persen pembangunannya. Pihaknya memperkirakan sampai

akhir tahun ini akan siap dibangun 70 persen dari total yang ada. ”Beberapa usaha seperti restoran padang, cafeteria dan bank BNI sudah mulai beroperasi. Dalam waktu 2-3 bulan ke depan akan hadir juga bank Niaga dan Bank Mandiri yang sedang dalam tahap renovasi,” bebernya. Tidak hanya itu beberapa usaha lain seperti laundry, restoran, warnet, mini market dan sebagainya juga akan segera bergabung di CNN. ”Kami juga akan membangun fasilitas pujasera, saat ini sedang tahap pembangunan. Direncakan akan siap

Baca Sudah ...Hal 17

ANEKA telur ayam ini ditawarkan dengan harga murah meriah.


Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

Samsung Galaxy S III

iPhone 5

Samsung Galaxy S III Mengalahkan iPhone 5

Nominasi Smartphone Terbaik

SELAMA ini Samsung Galaxy S III selalu dibanding-bandingkan dengan iPhone 5. Bahkan, Samsung sendiri pernah memuat iklan cetaknya yang membandingkan spesifikasi smartphone itu yang diklaim lebih baik dari seterunya tersebut. Dan, sepertinya

ajang Mobile World Congress (MWC) 2013 menyetujui klaim tersebut. Seperti yang dilansir geekygadgets, pada ajang tersebut Samsung Galaxy S III memenangkan award sebagai Best Smartphone. Ia berhasil mengalahkan rival besarnya Apple dengan iPhone 5. Selain memenangkan Best Smartphone, Samsung juga memboyong award Manufactur of The Year, The Best Mobile Infrastucture

Award, dan Mobile Technology Award. Dengan tahun ini dirumorkan Samsung akan mengeluarkan Galaxy S IV, apakah smartphone Android penerus Galaxy S III tersebut akan mempertahankan title Best Smartphone di masa mendatang? Jika memang bisa mempertahankan, berarti Samsung memecahkan rekor memenangkan gekar tersebut dalam tiga tahun berturut-turut sejak Galaxy S II. (merdeka.com)

4 Alternatif Search Engine Terbaik Selain Google SELAMA ini, Google telah menjadi satu-satunya search engine andalan bagi hampir seluruh pengguna internet. Ketepatan data dan hasil yang cukup relevan, menjadi alasan utama mengapa Google menjadi search engine terbaik hingga saat ini. Namun dengan alasan penghematan waktu, kita selalu mengharapkan agar search engine bisa langsung memberikan hasil yang akurat tanpa harus melakukan pencarian berkali-kali. Bila anda sempat berpikir seperti itu, sudah saatnya anda mencoba search engine di luar nama-nama populer. Berikut ini adalah alternatif terbaik bagi anda yang ingin keluar dari zona Google dan Yahoo, seperti yang dikutip dari Mashable. Duck Duck Go Search engine yang satu ini dibangun untuk benar-benar

menghormati privasi dari si pengguna. Tim pengembang DuckDuckGo menganggap bahwa fungsi pencarian terbaik bisa diraih tanpa harus melakukan tracking kepada para penggunanya. Ark Bila anda sudah cukup frustasi karena selalu gagal mencari seseorang di Facebook, maka anda bisa mencoba Ark, sebuah search engine yang memiliki data lebih dari 1 miliar orang.

Ark juga menyediakan kemudahan pencarian dengan tersedianya berbagai filter, mulai dari lokasi, sekolah, sampai tempat bekerja. Blekko Mengusung slogan search engine bebas spam, Blekko menggunakan metode pencarian yang mengombinasi algoritma tradisional yang bisa menghasilkan pencarian-pencarian akurat. BleIKLAN

Komputer Digital Transparan SEBUAH komputer transparan diluncurkan dalam Konferensi Technology, Entertainment and Design (TED) Los Angeles. Komputer ini memungkinkan pengguna untuk menggapai bagian dalam komputer dan menyentuh konten digitalnya. Sang perancang, Jinha Lee, menggunakan desktop 3D SpaceTop bekerja sama dengan Microsoft. Komputer ini memungkinkan orang untuk berinteraksi dengan mesin. Dengan cara yang sama mereka lakukan melalui benda padat sehingga membuat proses komputasi lebih intuitif. Seperti yang dilansir BBC, Rabu (27/2), sistem ini terdiri dari layar LED transparan dengan built-in kamera, yang melacak gerakan pengguna dan gerakan mata. Desain ini terinspirasi oleh kebutuhan manusia untuk berinteraksi dengan hal-hal yang dikerjakannya. ”Dunia digital akan memungkinkan orang untuk menggunakan komputer dengan lebih mudah dalam mengerjakan tugastugas yang lebih kompleks dan lengkap,” ujar Jinha Lee kepada BBC. Dijelaskannya, seseorang nantinya dapat mengerjakan sebuah dokumen, mengambilnya dan membolak-baliknya seperti buku. Sang pemegang hak cipta TED, Ryan Lash Jinha Lee berpikir teknologi ini bisa membawa nuansa baru pembelajaran bagi anak-anak Sementara untuk tugas yang membutuhkan akurasi dan ketepatan, di mana gerakan tangan mungkin tidak selalu akurat, disediakan touchpad. Ini akan memungkinkan, arsitek misalnya untuk memanipulasi model 3D. (jpnn)

BlackBerry Porsche Design P’9981

kko juga mengizinkan kita menghapus hasil pencarian yang tidak relevan secara online. Dogpile Search engine yang dibangun InfoSpace (dulu bernama Blucora), bertujuan untuk menghemat waktu para peselancar internet. Mesin ini menggunakan teknologi metasearch yang akan menelusuri Google, Yahoo, dan Yandex, sehingga akan sangat menghemat waktu saat berselencar. Setelah menelusuri ketiganya, anda akan disajikan hasil pencarian yang paling relevan. (net)

MEMANG BlackBerry Porsche Design P’9981 bukanlah tokoh baru di kancah mobile device, namun kali ini, BlackBerry kembali luncurkan produk serupa hanya berbeda dalam warnanya. BlackBerry Porsche Design P’9981 adalah smartphone segmented yang dirilis sekitar bulan Desember 2011 lalu. Karena membawa nama brand mobile terkenal, Porsche, tentu saja harga yang ditawarkan juga tidak main-main. Namun, pada tanggal 20 Februari 2013 kemarin, BlackBerry kembali meluncurkan produk yang sama namun berbeda warna. Apabila pertama kali diluncur-

kan P’9981 ini hanya memiliki satu warna dominan yaitu silver, kali ini BlackBerry mendandaninya dengan balutan warna hitam elegan. P’9981 ini menggunakan casing dari bahan berkualitas tinggi sekaligus kuat (baja stainless yang terbungkus plastik hitam) dengan tutup belakang dari kulit yang dibuat langsung dengan tangan (hand made). Selain warna, perbedaan P’9981 ini dibanding versi sebelumnya terletak pada keyboard QWERTY-nya. Keyboard pada P’9981 edisi hitam ini juga berbalut warna yang sama seperti cas-

ingnya dan layarnya sudah support teknologi touchscreen. Untuk spesifikasi fitur dan hardware di dalamnya masih sama seperti versi sebelumnya. Karena desain dan keunggulannya tersebut, BlackBerry Porsche Design P’9981 berhasil sabet penghargaan sebagai Smartphone of the Year 2012. Perangkat satu ini akan dijual dengan harga sebesar Rp 21,8 juta dan dapat dibeli melalui mitra resmi BlackBerry yaitu PT Teletama Artha Mandiri dengan garansi selama 24 bulan. (merdeka.com)


Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

Filma Hanya Rp 18.600 CHAHAYA, Batam PARA pemain golf berfoto bersama di Quarterly Medal “Pariwara Golf Association” seri kedua.

Valentine Day ”I Golf You” 2nd Quarterly Medal Pariwara Golf Association JAKARTA (BP) – Sejumlah eksekutif dunia periklanan seperti advertiser, agensi kreatif, agensi media, production house, media, dan event organizer menggelar Quarterly Medal “Pariwara Golf Association” seri kedua, Kamis (14/2) di Padang Golf Riverside, Cimanggis. Selain sekitar 50 eksekutif pariwara, ajang silaturahmi para eksekutif ini juga dihadiri sedikitnya 30 golfer dari luar pariwara. Event ini mambuat forum silaturahmi ini terjalin semakin hangat. Masing-masing flight dibagi dengan berbagai jenis kolaborasi, muda-tua, pria-wanita, advertiser-media agency, media owners-production house. Salah satu penyemangat para peserta di turnamen ini adalah living legend Sabam Siagian. Di usianya yang sudah menginjak 80-an tahun, tokoh senior The Jakarta Post tersebut masih menunjukkan akurasi dan konsis-

tensinya dalam permainan golf. Hadir juga sejumlah tokoh Pariwara seperti Henry Saputra, CEO Zenith Optimedia, Ramachandran, Technical Advisor IPG, Gunadi, Presiden Komisaris IPG, Johanes Uway, Presiden Direktur JCnK, Adrian Kusnadi, Group CEO Kaswall Dinamika Indonesia, Said Abdullah, CEO CS Media, Andi Sadha dan Anton Ardiantoro dari Direksi Activate Media Nusantara serta Bimo Setiawan, CEO Kompas TV. Trophy Pariwara Golf Association yang sebelumnya dipegang Made Masna dari SCTV kini berpindah tangan menjadi milik Riyadi Suparno dari The Jakarta Post. Sedangkan Muhammad Rafiq, penyiar kondang I-Radio, tampil sebagai pemenang Best Net Overall. Sementara urut Best Net kedua hingga keempat diraih Yul Andriyono (RCTI), Suharsono (Best House Property), Daniel Tumiwa (Multiply) dan Adrian Kusnadi (Kaswall Dinamika Indonesia). Ketua Dewan Pembina panitia 2nd Quarterly Medal Pariwara Golf Association, Henry Saputra, mengaku puas dengan lancarnya

F.CHAHAYA/BATMA POS

PRODUK yang ada di OG Home dijual dengan harga diskon.

Seluruh Barang Diskon 15 Persen Promo Weekend OG Home BATAM (BP) – Pusat perbelanjaan kebutuhan dan perlengkapan rumah tangga, OG Home di Harbour Bay Mall mengadakan promo tiga hari mulai Jumat (1/3) sampai Minggu (3/3) besok. Dalam promo ini, seluruh barang didiskon 15 persen. ”Semuanya kami beri diskon. Bahkan produk new arrival pun kami beri diskon,” ujar Supervisor OG Home Harbour Bay Mall Batam, Eddy, kemarin. OG Home memberikan diskon spesial untuk aneka produk, seperti elektronik, aneka keranjang, kitchen set, alat masak,

furnitur, sampai aksesori dan produk aromaterapy dengan wangi natural. ”Di bagian elektronik, seluruh produk Philip, Panasonic, Cosmos, Miyako kami beri diskon spesial,” ujarnya. Bukan hanya itu saja, di bagian perlengkapan makan, merek terkenal dari Prancis, Luminarc, OG Home juga memberikan diskon 15 persen. ”Diskon berlaku mulai dari piring, gelas masak, hingga kebutuhan hotel juga. Harga sebelum diskon mulai Rp 46 ribuan,” tutur Eddy. Promo ini berlaku hanya tiga hari saja. ”Kami mengawali Maret dengan memberikan penawaran spesial bagi pelanggan setia kami,” ujarnya. (cha)

F.IST

PENGURUS dan anggota perkumpulan Hua Liang Batam Indonesia.

Perkumpulan Musik Tradisional Tionghoa BATAM (BP) – Perkumpulan Hua Liang Batam Indonesia membentuk perkumpulan musik tradisional Tionghoa untuk mengantar jenazah. Kegiatan atau bisnis seperti ini mereka lakukan agar tradisi yang sudah lama tenggelam ini bisa dilestarikan kembali. Salah seorang pendiri Hua Liang, Ciang Tie menyebutkan, langgam musik Tionghoa yang dimainkan tersebut memiliki makna berbeda-beda di saat jenazah akan diberangkatkan dan di saat jenazah akan dikebumikan. ”Jadi setiap prosesi berbeda, sehingga musik Tionghoa ini disebut masyarakat umum disebut musik gawe,” kata Ciang Tie ke-

marin. Ciang Tie berharap tradisi ini akan terus dikembangkan, sehingga masyarakat Tionghoa Batam mengetahui sejarah tersebut dan tetap melestarikannya sampai akhir zaman. Ciang Tie menyebut alat musik tradisional ini mereka datangkan dari luar negeri yakni China. Saat ini ormas Hua Liang Batam diketui Suhali dan Wakil Ketua Andi. Sementara pelatih musik tradisional dikepalai oleh Ajinomoto yang mana sudah malang melintang di dunia musik tradisional Tionghoa. ”Ormas kami ini sifatnya sosial dan bukan hanya untuk satu kelompok saja, semua marga kami layani,” pungkas Ciang Tie. (thr)

F. IST

event seri kedua ini. Hal ini tidak lepas dari fleksibilitas yang diberikan Bagus dan Ratna dari pihak Riverside Golf Course, Cimanggis serta sejumlah rekanan media dan advertiser yang turut berpartisipasi dalam acara ini. Mereka adalah The Jakarta Post sebagai host seri kedua, RCTI, SCTV, IVM, MNC TV, First Media, Jawa Pos, Suara Merdeka, Kedaulatan Rakyat, Pikiran Rakyat, Riau Pos Group, Lampung Post, Kompas Gramedia Media, MRA Media, Sony Mobile, Panasonic. (edo) IKLAN

PUSAT perbelanjaan Carrefour di Kepri Mall memberikan promo akhir minggu dengan berbagai harga spesial untuk aneka produk rumah tangga pilihan. Dapatkan harga murah untuk setiap pembelian minyak goreng Filma 2 liter. Promo beli murah ini, berlaku bagi pengunjung yang berbelanja minimal Rp 100 ribu, bisa membeli Filma minyak goreng ukuran 2 liter hanya seharga Rp 18.600 per pouch. Bagi pelanggan reguler, berlaku harga normal Rp 19.400 per pouch. Di bagian segar, Carrefour memberikan promo turun harga, setiap pembelian apel USA merah, bisa didapatkan dari Rp 3.040 kini menjadi Rp 2.470 per 100 gramnya. Sementara itu, di bagian perlengkapan bayi, Nutrilon Royal 3 rasa madu dijual dengan harga spesial Rp 160.700 per kaleng, sedangkan pampers active baby ukuran S46, M42, L36, XL 32 didiskon 10 persen. Selain itu, Carrefour juga memberikan harga spesial untuk setiap pembelian Clear Shampoo. Semua jenis shampo Clear ukuran 340ml dijual seharga Rp 21.500 per botol. Lalu di bagian tekstil dan sandal, Homyped Ladies Sandal juga turun harga dari Rp 99.900 menjadi Rp 69.900 per pasang. Bagi yang berminat, bisa langsung mengunjungi Carrefour di lantai dasar Kepri Mall. ***

F. IMAN WACHYUDI/ BATAM POS

MINYAK goreng Filma dijual dengan harga murah di Carrefour, Kepri Mall.


IKLAN

Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

16


PROBIZ

Cash Bertahap 25 Kali Sambungan dari hal 13 Yang menarik lainnya, di pameran kali ini PKP juga menawarkan dua proyek baru yang baru akan launching. Mereka adalah ruko Mega Legenda Extention dan rumah Beverly Park 2. Menurut Gentur, bagi Anda yang ingin membeli untuk hunian atau untuk tujuan investasi, kesempatan untuk mendapatkan harga perdana menjadi daya tariknya selama pameran ini. Proyek yang ikut pameran PKP

Expo adalah kios dan ruko Batam Motor Centre (BMC), ruko Anggrek Mas 2, town house Anggrek Mas 1, Anggrek Mas 3, Alexandria Cluster, Beverly Park 2, Beverly Green, Beverly Green 2, Bellavista, Puri Casablanca, Kezia Residence, Puri Selebriti rumah, ruko Puri Selebriti, Purimas 2, dan town house Puriloka. �Seperti lazimnya pameran dari PT PKP ini, di akhir pameran nanti akan ada undian berhadiah yang nilainya ratusan juta rupiah,� kata Gentur, kemarin.

Gandeng InterAcct Solution Group Masih Gentur, hadiah undian kali ini diberikan khusus untuk konsumen yang membeli selama waktu pameran Expo saja. Artinya, bagi mereka yang membeli di luar pameran tidak mendapatkan kesempatan mendapatkan hadiah yang menarik. Hadiah-hadiah yang diundi adalah Honda CBR 250cc, TV LED 40�, IPad 3, Samsung Galaxy Tab, Kamera DSLR, Kulkas hingga hadiah-hadiah terkecil seperti mesin cuci dan notebook. Menarik bukan? (edo)

Desain Interior Super Mewah Sambungan dari hal 13 dengan multimedia 6.5 monitor dengan tampilan AM dan FM, CD player serta USB audio, empat zona AC sebagai pengatur sirkulasi udara, tiga kamera parkir di bagian kiri dan kanan dan utama mobil, serta sudah dilengkapi sensor anti maling, sehingga tidak perlu membuat pemiliknya waswas. Ada juga sistem keamanan 8 airbags yang terdapat di setiap bagian mobil. Di sisi eksterior, BMW seri X6 xDrive 3.5i ini menunjukkan pesonanya dengan perpaduan gaya coupe yang atletis dan elegan, karena bagian lampu dan portlinenya diubah dengan front fog lamp dan adaptive headlamp, serta ditambah kemewahan atap kaca dengan sistem buka electric. Central Auto menghadirkan X6 warna putih dengan sensasi berkendara berkat mesin bensin yang dilengkapi teknologi BMW TwinPower Turbo serta sistem intelligent all-wheel-drive xDrive dengan Dynamic Performance Control. Di bawah kap terdapat jantung mekanis enam silinder sejajar berkubikasi 3.000 cc yang sanggup menghasilkan daya 306 tenaga kuda dengan torsi puncak 400 Nm.

Aneka Telur... Sambungan dari hal 13 Bagi pecinta seafood, dapatkan udang pencet seharga Rp 10.980 per 100 gr, bila anda memiliki kartu Hicard dapat tambahan diskon 5 persen. Sosis, nugget 808 all variants diskon 40 persen untuk pembelian produk kedua. Dapatkan juga produk murah Jonhsons baby bath, shampoo and oil all variants dengan diskon 20 persen plus diskon 5 persen bagi member Hicard. Para ibu yang mencari buggy stroller saat tepat berbelanja di Hypermat pekan ini. Pasalnya pendorong bayi merek Pliko didiskon 25 persen. Aneka setelah baju bayi dan anak merek Ants didiskon 25 persen plus 5 persen pakai Hicard. Televisi LED TV Samsung 40 inci pekan ini juga didiskon gede-gedean yakni 30 persen. Kemudian pembersih muka Garnier Men diskon 20 persen. ***

Sudah... Sambungan dari hal 13 beroperasional pada bulan Mei 2013 ini,� lanjutnya. Harga yang ditawarkan untuk ruko 2 lantai saat ini adalah Rp 248 jutaan termasuk free biaya AJB, SHGB dan BPTHB. Harga ini sebut Danny mengalami kenaikan dari harga perdana yang saat itu cuma Rp 167 jutaan. Pihaknya kini menawarkan ruko dengan tipe baru dengan harga sedikit lebih murah hanya Rp 222 jutaan, jumlahnya terbatas hanya ada 15 unit saja. �Menariknya ruko baru kami ini dibangun bersebelahan dengan rusun yang aksesnya strategis ke kawasan ruko, tentu ini akan menguntungkan bagi anda yang akan berbisnis,� promonya. Nah, bagi Anda yang ingin berinvestasi di lokasi emas kawasan Kabil Nongsa, segera hubungi marketing CNN. Pasalnya sisa unit tinggal sedikit. Informasi lebih lanjut, kunjungi kantor pemasaran TJP di ruko Purimas Batam Centre atau bisa langsung ke lokasi, telepon 0812 734 59331, 0819 2695 878, 0852 FCP OCTMGVKPI QHſEG di 0778-706 6060. (thr)

17

Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

Kabar gembira juga bagi pelanggan, karena mulai 1 Maret 2013, Central Auto akan buka setiap hari, mulai pukul 09.00 sampai IKLAN

20.00 WIB. �Minggu kami buka. Sehingga pelanggan bisa mengunjungi pada saat hari libur seperti Minggu,� ujar Fendi. (cha)

Sambungan dari hal 13 pelanggan dapat menggunakan nomor rekening bank mereka, baik kartu debit maupun kartu kredit untuk melakukan pembayaran langsung melalui ponsel yang digunakan. Dengan layanan Bayar Pake AXIS, pelanggan AXIS akan kembali menikmati IKLAN

layanan yang berbeda dan pertama di Indonesia dari AXIS. Pelanggan akan dapat melakukan isi pulsa nomor AXIS mereka langsung dari ponsel atau komputer mereka dengan lebih aman. Layanan ini dapat dinikmati dengan sangat mudah, pendaftaran dilakukan dengan menghubungkan

kartu kredit pelanggan dan nomor telepon mereka dengan menggunakan standar keamanan global dan Three Domain Authentication Process yang belum lama ini diperkenalkan oleh berbagai Bank di Indonesia. �AXIS berkomitmen untuk selalu berinovasi dan bermitra

seperti ini dalam upaya mempertegas komitmen kami untuk menghadirkan berbagai solusi berkelas dunia bagi pasar di Indonesia,� kata Daniel Horan, %JKGH /CTMGVKPI 1HſEGT #:+5 kemarin. (thr)


Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

JASA PENGIRIMAN

MOTOR OIL

CHEVOIL

FLOORING

BAN DALAM

PENYEWAAN TENDA

PENGIRIMAN CARGO

PENYEWAAN TENDA

JASA FOGGING & RAYAP

METRO INTERIOR

ALUMINDO BATAM

PENDIDIKAN

SERVICE

PEMBICARA

ARSITEK & KONTRAKTOR

INTERIOR

KURSUS MENGEMUDI

VIDEO SHOOTING

DIBUTUHKAN - ACCOUNTING, WANITA (BLM MENIKAH/MAX28THN)MINSMK,PENAMPILAN MENARIK, BS BHS CHINESE/ENGLISH ANTAR LGS J & J MOBILINDO KOMP. RUKO PERMATA NIAGA REGENCY BLOK A NO. 6-8 BALOI.

TERIMA KOS & MES KARYAWAN - AC & NON AC, BENGKONG PERTIWI/KOMP. PT.PBN C/5 (LKS DKT BATU AMPAR, JODOH,BENGKGPOLISI& SEKITARNYA) HUB: 081318636787 bpertiwi5@gmail.com

TRAD MASSAGE & TERAPY- MNGTSI KLHAN P/W, LMH SYAHWAT, IMPOTENSI, KPTIHAN,JNTNG, DIABETES,CPEK2,MSK ANGIN,TRN PRUT, DLL HUB 081266449879 (FITRI),DITEMPAT / DIPANGGIL

DIBUTUHKAN SEGERA - TERAPIS UTK REFLEKSI MASSAGE PRIA/WANITA, BISA TRAINING, UMUR MAX.35TH ANTAR LAMARAN KE: GENKO MASSAGE HUB: 08153673 9818

KOST EXECUTIVE - DLM KOMP. MALL NGYA HILL, DAILY, WEEKLY, MONTLY, FAS : LNGKP : AC, KMR MANDI DLM, AIR PNAS, INDVISION, DLL, HUB : 0813 2819 4883 / (0778) 7016555 / 7065888

MASSAGE - HOT TEEN CHINESE GIRL, XIAOLING 19Y0, CAN DO MASSAGE AND ANYTHING YOU WANT CALL 0812 6824 9812 JUST 8AM-10PM

KEHILANGAN

JAKARTA SINTA MASSAGE TRADISIONAL KHUSUS PANGGILAN HOTEL, ONLINE 24 JAM, NO SMS. HUB SINTA: 082198255600

DIJUAL / TAKE OVER - RUMAH TYPE 56 SDH RENOVASI, DICLUSTER CACTUS GARDEN, SMPING SEKOLAH HARAPAN UTAMA BATAM CENTER HUBUNGI : 0852 6558 2137

KEHILANGAN - 1 LBR SRT KAV. NO DATA: 489/SKJ/II/2005 BLOK E NO.06 PEMINDAHAN SUKAJADI ASLI AN. MINIARTI YG DI KELUARKAN OLEH KANTOR OTORITA KOTA BATAM. MENEMUKAN HUB: 085272120065

PENGURUSAN CEPAT - PT, PMA, CV, UD, SLON AKTE KWIN, AKTE LAHIR, PSPOR, STNK, KTP, HGB, SIUP, DMISILI, NPWP, TDP, API, SBU, SIUJK, DLL. HUB. BP. MATIUS HP. 08127033159/(0778) 7032793

DIJUAL CEPAT - RMH 2LT, HGB:1 BELLAVISTA LB/LT, 172/300M2, KT/KM:4/ 2, HOOK,2 ANGGREK MAS 2 LB/LT:72/ 88M2, KT/KM:3/1, RENOV, SBLH KLM RENANG HUB: 08117705122

FARIDA MASSAGE - THAI MASSAGE TRADISIONAL MASSAGE,HANYA UNTUK DIPANGGIL. HUB : 0831 9105 3099 JAPANESSE BODY MASSAGE - PIJAT ALA JEPANG YANG PENUH FANTASI DAN SENSASI LUAR BIASA, HUB. 08126188823, TENAGA PRIA YUNI MASSAGE MASSAGE TRADISIONAL UNTUK CAPEK - CAPEK BISA DIPANGGIL ATAU DITEMPAT HUBUNGI : 0823 9220 2567

DICARI - SIAPA SAJA YG INGIN BERBISNIS DAN MENDAPAT PENGHASILAN TAMBAHAN 5-8JT/BLN. UNTK INFO LENGKAP HUB: 081372122721

TERIMA KOST PUTRA - LOKASI : STRATEGIS, NYAMAN, BATAM CENTRE, FULL FASILITAS: AC, FURNITURE, TV. HUB: 08127727838,0778-7044160

DIBUTUHKAN - CASHIER (WNT) & MEKANIK (PRIA) AC, MOBIL, USIA 18 25 TH, PENGALAMAN / TDK PENGALAMAN HUB: 0778-426749

KOST EXECUTIVE/FAMILY - DI JODOH AVAVA APT SDH RENOV & FURNISHED TV LCD & AC BARU, KULKAS, SP.BED, WIFI, CCTV, SATPAM 24 JAM. BLH HR/MG/BLN. HUB: 0778 5122362

RENDY MASSAGE - TENAGA PRIA GANTENG UTK PRIA/WNT, TRAD. MASSAGE, BODY SCRUB, REFLEKSI, TRIMA PANGGILAN 24 JAM, HOTEL/RUMAH. HUB: 085375511180 NO SMS

BU ANA URUT - TRADISIONAL - BADAN CAPEK - CAPEK. - PEGEL - PEGEL MASUK ANGIN HUBUNGI : 0853 6345 9249 TRIMA PANGGILAN

IDA MASSAGE - THAI MASSAGE, TRADISIONAL MASSAGE, AROMA THERAPHY, LULUR, SCRUB, UTK PRIA/WANITA, KHUSUS DIPANGGIL. HUB: 0812 6756 9009

DIVA MASSAGE - DGN TENAGA THERAPIS AHLI , RAMAH & SOPAN, KAMI MENYEDIAKAN :TRADISIONALMASSAGE,SWEDISMASSAGE, REPLEXI,BODY MASSAGE, HUB KAMI DI 0813 6464 3286. 24 JAM, KHUSUS PANGGILAN

DIBUTUHKAN - LBG KURSUS B. INGGRIS MEMBUTUHKAN 2 MARKETING PEND. PENGALAMAN, BS PRESENTASI, FAS: GAJI +BONUS LMRAN KE RUKO KDA JUNCTION BLOK B.8 BTM CENTER HP. 085264822322 DIBUTUHKAN - TENAGA KERJA (WANITA) UTK BAGIAN CUCI SETRIKA, FASILITAS : MAKAN & TINGGAL DALAM. HUB: 0819 2705 9777/0812 7001 1117 DIBUTUHKAN - KARYAWAN CLEANING SERVICE & PENATAAN TAMAN, PRIA HUB: JAYA TELP: 085272110440 DIBUTUHKAN - MARKETING FREELANCE UTK PRODUCT PUPUK ORGANIC HAYATI, SYARAT : PUNYA MOTOR SENDIRI, JUJUR, KERJA KERAS. HUB: 081364600838 DIBUTUHKAN - SUPIR SIM B1/ B2 UMUM UTK DUMP TRUCK DI TJ. PINANG SYARAT : JUJUR, DISIPLIN, KERJA KERAS. HUB: 081364600838

SPORE SERVICES 1.BUY/SELL/RENTALCONDOS/HGB,G-LOCATION, BANK LOAN, 2.SPORE INSURANCE: HOSPITAL PLAN USD ONE MILLION (M.ELIZ HOSPITAL), INVESTMENT PLAN/SAVING, 3. SWORN TRANSLATION ENGLISH/CHINESE ETC. 08117705122

KURSUS / PRIVAT BATAVIA PRIVATE SPEAK ENGLISH - TK, SMP, SMA, MAHASISWA, GURU, YG TDK MMP BRKMNIKASI BHS INGGRIS, PKRJA BUSINESS, PNGJARN NATURAL, DJMIN HUB. 082174057808

PROJECTOR DI SEWAKAN PROJECTOR & SCREEN SOROT BLKNG (REAR SHOOT) UK: 2X3 M & 3X4M. HUBUNGI : YUNISAR - 0812 7016 544 / 0816 4294 244

DZAKY SERVICE - KULKAS, AC, MESIN CUCI, FREEZER, SHOWCASE, MENE RIMA PANGGILAN (GARANSI). HUB. 0852 7216 8780 / 0811 7516 667. PERCAYAKAN PADA KAMI. ZUL ELEKTRONIC - TV, VCD / DVD, MESIN CUCI, KULKAS ELEKTRIK, LCD TV, DLL. SIAP U/ DIPANGGIL KETEMPAT. HUB. 0815 36949121/ 081277254077

SITY THAY MASSAGE - MELAYANI THAY MSSGE, PIJAT TRADISIONAL JAWA, LULUR SCRUB, TURUN PERUT, TRM PNGGLN, PIN BB 2A8D1E6FHUB. 08127790017

PURBAYA TERAPI MASSAGE TRADISIONAL KHUSUS PRIA PARUH BAYA 50 THN KE ATAS, ATASI TERKILIR, MASUK ANGIN, LETIH, CAPEK, SCRUB,LULUR DLL HUB: 081276855567

MASSAGE - MENGATASI CAPEK - CAPEK, PEGAL - PEGAL DLL. TERIMA PANGGILAN HOTEL DAN DI TEMPAT HUB: 082170463127

HANDSOME BOY MASSAGE - PIJAT FULL BODY DGN TENAGA PRIA MUDA TAMPAN MEMBUAT TUBUH FRESH KEMBALI DAN PASTI MEMUASKAN HUB: 085356995079 (NO SMS) KHUSUS PANGGILAN

MEY LING MASSAGE - KHUSUS PANGGILAN HOTEL, 24 JAM, NO SMS / MISSCALL, HUB. 085272118588

INFORMASI TERKIN

CRISTY MASSAGE - TRADISIONAL MASSAGE, BODY SCRUB, LULUR, THAI MASSAGE UTK PRIA / WANITA, HUB. 081277141582

DIJUAL - TANGKI AIR STAINLIS LOKASI DI JL. KELAPA PUAN NO.25 SUKAJADI HUB: 0778-9155203

JAGALAH KESEHATAN - PRIMADONA SARI STEMCELL, SEL INDUK, BUAH2HAN PERTAMA DI DUNIA YG MAMPU MENGATASI WAJAH KUSAM, KULIT KERIPUT DAN KRONIS HUB: 081270023750

MASSAGE - PIJIT TRADISIONAL ATASI TURUN PERUT, IMPOTENSI, KESELEO, TERKILIR, UTK P/W TERIMA PANGGILAN HUB: IBU SUBETTY DARI JATIM HUB: 081364019777

MINUMLAH - PRIMADONA SARI STEMCELL, TEKNOLOGI TERBARU, MENGATASI BERBAGAI MACAM PENYAKIT LUAR DALAM HARGA MURAH HUB: 081270023750

AYU MASSAGE - MELAYANI : PIJAT KESEHATAN, CAPEK2, KESELO, KURANG GAIRAH, SSH TIDUR DLL. YG BERMINAT HUB: 081322265227, HTL/DI TMPT. ONLINE 24 JAM

SERVICE AC - PERBAIKAN TUKAR TAMBAH PSG BARU/SEKEN, PINDAH AC, INSTALASI LISTRIK, DLL. AC TDK BAIK BIAYA KEMBALI. PEDULI MUTU & BERGARANSI. HUB: 08127766134

DIJUAL SEBIDANG TANAH UK.± 8000 M2. Batu 10, Masuk dari Hotel Confort Hubungi: 0821 2128 1112

TRANSLATOR

PROPERTY

FOR WOMAN ONLY - FULL BODY MASSAGE, SQUIRT TECHNIQUES HANDLE BY YOUNG S’POREAN BOYS, MAX PLEASURE AND CANFIDENTIAL IS OUR PRIORITY.9-5 PM CALL: 081364659215 OR BB 328CEC21

SERVICE ELEKTRONIK

ISI KOMPRESSOR

BIRO JASA

SISKA MSSGE - TRADITIONL MASSAGE COMBINATION MASSAGE BODY SCRUB+MASSAGE KHUSUS DIPAGGL DI HOTEL, 24JAM TELP.081268213344

MASSAGE

BEVERLY CENTER

CV. BRAGA - KTP,SIM,PSPR, VISA,STNK, CV,PT,SIUP,TDP,TDI, API, SUJK, DEPKES, HO, SRTNKH/KUA,CATPIL,GERJ,VHR.NKHWNI/ WNA,CERAI, AKT LHR, WTO, KIR, REG PLT X, DPLKT STNK HP: 081372163355

YATI MASSAGE TRADISIONAL MENGATASI KESELEO, PEGEL PEGEL, MASUK ANGIN, TURUN PERUT, LULUR BODY, PANGGILAN/ DITEMPAT HUB: 085248481867

INFO KOST

TERALIS

MASSAGE

CARGO

LOWONGAN

OLI

SCAFFOLDING

RICKY MASSAGE - FOR MAN ONLY, FULL BODY MASSAGE, BODY SCRUB, SERVICE MEMUASKAN HP: 0813 7012 3350--0857 6505 9103

DICARI - KARYWAN LAKI - LAKI YG BENAR2 MAU BEKERJA, TANGGUNG JAWAB, RAJIN, JUJUR DAN INISIATIF, PEMINAT SERIUS SEGERA DATANG KE KOMP. SRI JAYA ABADI BLOK E-NO.3

STEMPEL

MESIN DEPOT AIR

DIJUAL BEKO SK - 03 - SGB 20.000 & SK-07 SGD 50.000 HUBUNGI : 0813 7262 2222/ 0778-7065888

LAPOR PJK- BULANAN SPT TAHUNAN NPWP CV PT PMAAPI SBU SIUJK SIUP TDP PASPOR BALIK NAMA KAV T.P.K.P UWTO IMB AJB SERTIFIKAT PCH PL KTP AKTE LAHIR NIKAH WNA DOMISI TOKO * CV. PBM 0812 7060 1982 REALBIZ CONSULTING-SIUP-TDPSIUJK-SKA-SKT-API-IU-NPWP-NIK-SPTSSP-SKBPPN-CV-PT-PMA-PMDN-AMDALUKL-UPL-SIUPPAL. HP:085264110983081372430008 MYMART C/8 MADISON -BIRO JASA, URUS NIKAH KUA, CAT SIPIL, AKTE LAHIR TERLAMBAT, PASPOR, CERAI PENGADILAN, ADOPSI ANAK, IZIN USAHA TOKO, UD,CV, PT, HUB: PAK MAMAN HP. 081372873455

KONTRAKTOR MENGERJAKAN - JALAN BETON, PAVING BLOC, RETAINING WALL, BATU MIRING, SALURAN DAN PEMAGARAN BERMINAT HUB: 081381967778 MENERIMA JASA - PEKERJAAN STRUKTUR, KONSTRUKSI BAJA DAN FINISHING, HUBUNGI: 081364022217 BP KONSTRUKSI – PLAN/DESIGN, BUDGETING, BUILD & RENOVATION RESIDENCE, SHOP/WAREHOUSE, ETC BY EXPERIENCED CVL-ENGINEER CALL : LIE WEN 0813 7133 9989

PENDIDIKAN MANDARIN CENTRE - BIMBINGAN BELAJAR MANDARIN UTK PUTRA PUTRI ANDA HP. 0852 6593 2769. LOTUS GARDEN BLOK BI - 02

TERALIS CV. DIAMOND TERALIS - STAINLESS & BESI, KANOPY, ATAP SPANDEK, PINTU RUKO, PINTU ALUMINIUM, DLL. RUKO LEGENDA C2/5. HUB : 0812 7799 741. WWW.DIAMONDTRALISBATAM.COM BAROKAH TERALIS - TRM PSNG ANKA MCM TRLIS PGR BESI & STAINLESS,, PINTU-KANOPI, TGGA PUTR, BLCN, SPNDEK DLL. BLH BYR 3X. PRUM PLN B/9 BTC, 0812 5932 2372 TERALIS MEDAN - MNRM PESANAN : TRALIS, PINTU, PGR, JNDLA, CANOPY, SPANDEK TNGGA PUTR, BALCONY DLL. HUB ALENG : 0811 7007 363/0812 7753 947.

DIJUAL CEPAT MESIN NISSAN

PENDIDIKAN KESETARAAN

DI JUAL 1 UNIT - M. NISSAN TYPE RF 10, SIAP PAKAI DAN 1 UNIT NISSAN TYPE RD8, TERSEDIA JUGA TURBOTURBO DAN DINAMO STATER HARGA NEGO HUB: 0811777111

PKBM OMEGA JAYA - PEND KSETARAAN, PAKET A=SD, PKT B=SMP, PKT C=SMA HUB. KOMP. TANAH MAS LT 2 BLOK E NO 9 SEI PANAS BTM CTR 0856 671 9459 & 0813 6481 3919

DIJUAL CEP AT CEPA Harga MURAH Peralatan Salon,

Rias Pengantin

& Baju - baju Adat Anak Bagi yang berminat hubungi:

0812 6644 2399 0813 6452 3377

DIJUAL TTANAH ANAH UNTUK SHIPHIYARD LUAS 6,6 HA LOKASI Tj. UNCANG SURAT - SURAT LENGKAP. HUB: 082172396094

Dengan Ilmu Laduni Dalam 7 hari 7 Malam dengan izin Allah Masalah Anda TTeratasi eratasi

KI. ABDUL WAHID • ILMU RAGA SUKMA Dengan ilmu raga sukma masalah Anda akan teratasi, mengunci, menarik, pasangan Anda agar rumah tangga/hubungan anda langgeng • SUSUK RAGA SUKMA Dengan susuk ini Anda akan memancarkan aura daya tarik yang penuh kharismatik • PENGISIAN BADAN TENAGA DALAM • MINYAK PENGASIHAN

Tempat Praktek : Komp. Kampung Utama Blok H No.37 (Windsor samping Tepekong) Telp.0813 6307 8470 / 0853 7432 9935

DIKONTRAKKAN -RMH KHUSUS UTK EKSPATRIAT ASING, LOKASI DI BATAM CENTER SUASANA HUNIAN AMAN & TENANG, HRG $ 10..000/THN HUB: PEMILIK 0778-9193130

KEHILANGAN - BPKB BP 8920DY, AN. IWAN KARAMOY NOKA MHML300DP2R296921, NOSIN: 4D56C246483 NO BPKB 3558188-G HUB: 08566557538 KEHILANGAN - BPKB ASLI BM 1667 XU NO.0807271-D AN. DEFRIZAL HUBUNGI : 0811 7735 10 KEHILANGAN - 1 BH STNK MTR SUZUKI 125 CC, THN 2009 BP 6331EN,AN. H.HURMAN, SH. ALAMAT: PATAM ASRI BLOK L NO.01 RT 06/01 KEC. SEKUPANG. PEK PNS

CONTAINER DIJUAL

PENDIDIKAN KELAS BARU - BHS INGGRIS - UTK SISWA TK, SD, SMP, SMA PERSIAPAN STUDI LUAR NEGERI : FEBRUARI 2013 LPP HANNA FILIA, TLP. 426551

SEKOLAH MENGEMUDI/RENTAL ANUGRAH - BLJR MNGEMUDI + SIM,HRG 1.150JT, MOBIL AVANZA & XENIA,DPT SRTIFIKAT, BISA ANTR JMPT HUB:081340784488085298240988, ANGGREK SARI D8 / 6 BTC

SALON MOBIL YURIS SALON MOBIL PANGGILAN SERVICE, POLES BODY, CAT BURAM, JAMUR KACA, MESIN, JOK KARPET, PLAFON, MOBIL ANDA BARU KEMBALI, HUB: 081277110624--085668853767 G & G - AUTO CARE DETAILING SALON MOBIL PANGGILAN, PROMO POLES BODY, 175 RB, DIJAMIN KINCLONG, PAKET EKSTERIOR, INTERIOR, CUCI MESIN HUB: 0812 7711 3078/081273806633

TINTA PRINTER

CONTAINER DIJUAL - KONDISI 80%, OFFICE, BR RENOVASI, LENGKAP AC. HUB. 0813 726 22222 / 0778-7065888.

DIJUAL CEPAT WARNET WARNET - LAGI JALAN DI MKGR BLOK SUGANDI B NO. 15 - DEPAN SP 8 CLIENT, 1 BILLING, 1 PRINT & 2 SET PS2 HDD, HARGA 18JT HUB: 0811 6982 09/ 0813 6440 9520 TAKE OVER - WARNET 17 UNIT + PS2 7 UNIT, LOKASI BATAM CENTRE, HARGA NEGO HUB: 0856 6800 2846, 0816 3616 599 MAU PINDAH LUAR KOTA

MELLING CATERING MENERIMA - PESANAN NASI KOTAK DENGAN MENU SEHAT, BERSIH DAN HALAL YG BERMINAT HUB: 0813 1267 8178/0818 0477 7111

RENOVASI MENERIMA BANGUNAN BARU RENOVASI KANTOR, CAFE, RUMAH, INTERIOR DAN EXTERIOR, LAY OUT PLAN SPACE PLANNING DAN 3D DESIGN FREE KONSULTASI HUB: 082173730691

TINTA PRINTER : TERIMA CATRIDGE KOSONG/BARU, MERK HP/CANON, TIPE 21, 22, 27, 57, 60, 78, CANON 40, 41, 830, 831, 810, 811. DIJEMPUT BATAM & TJ. PINANG. HUB : 08137200 7988

DUTA RENOVASI - RMH RUKO BANGUNAN BARU, PAGAR, TERAS PARTISI PASANG KERAMIK ATAP BOCOR TAK BAK BOCOR, PENGECATAN, BATU MIRING, INSTALASI LISTRIK DLL. HP.081266029558,082389807111

JOELENT PRODUCTION

SPECIALIST WATERPROOFFING - RENOVASI, DAK BETON, ATAP, K. MANDI, KLM RENANG, DINDING RMH/RUKO ANDA BOCOR/REMBESAN AIR, KAMI SOLUSINYA. BERGARANSI HUB: 081270880855

VID SHOOTING RP 400RB /DISC PHOTO ALBUM RP 300RB / ROLL KONVR RP 100RB / DISC CP CD RP 20RB / DISC. ATR JMPT, SEWA PROJECTOR RP.50RB HUB : 08127036930 / 0778 - 7240544.

PELUANG USAHA OMZET - 500RB S/D 1JT/HARI DGN "TERAPI LEUHANG" CEPAT, PRAKTIS & AMAN, TURUNKAN BRT BDN TANPA OBAT/JAMU, JUGA DPT MENYEMBUHKAN BERBAGAI MCM PENYAKIT. INFO HUB: 082174400400

DIJUAL ANAK KUCING PERSIA - HUBUNGI : BAPAK ANGKOSO 0823 9049 0239 TIBAN BATAM

DIJUAL ANAK ANJING

DISEWAKAN CEPAT

DOBERMAN, ROTTWEILER, BEAGLE, STB, VAKSIN - READY FOR BOOK, 3 EKOR ANAKAN HUSKY, JANTAN 2 EKOR ANAKAN HUSKY BETINA, STB VAKSIN HUB: 085353558888, PIN.28BD2421

TEMPAT USAHA SALON - STRATEGIS DAERAH JODOH SAMPING BCA, 4X8M, KM, 1JT/BLN MIN 6 BLN, PEMINAT SERIUS HUB: 081364615737

ANAK ANJING ROTT WEILLER HERDER - HERDER HITAM POLOS & ALASKA MALAMUT, SURAT LENGKAP HUBUNGI : 0819 9084 8000

KURSUS BERHITUNG CEPAT DENGAN JARI

“ JARI ARITMA TIK A” ARITMATIK TIKA - Untuk TK dan SD kelas 1 (Materi tambah dan kurang ) 3x Pertemuan Rp. 150.000,- Untuk SD kelas 2 keatas (Materi tambah, kurang, kali, bagi) 4x Pertemuan Rp. 200.000.Mulai kursus Maret 2013 minggu ke 2 (1 kelas max 8 orang) Pendaftaran / Informasi Hub: HP. 0812 7011 9270 Telp: 0778-479725 Pertokoan depan Family Dream Batam Center (Depan V-Mart) Email: jaritmatika @gmail.com

DISEW AKAN DISEWAKAN RUKO

• Ruko 3 Lantai, Di Jodoh 35 Jt/ thn ada 12 kmr kos • Ruko Lantai 1 Saja 25 Jt/thn • Ruko 2 Lantai Di Mediterania Blok KK3 Batam Center No. 15 Harga 30 Jt/thn Hub: 0852 6443 9899 0813 1314 4373

PINJAMAN DANA

TUNAI / KREDIT MOBIL BEKAS Butuh tambahan dana / modal, atau kredit mobil bekas / second. Kami menyediakan layanan Dana Cash untuk keperluan apa saja dan pembiayaan mobil second dari perorangan, Jaminkan BPKB Mobil anda mulai tahun 2003 keatas, semua jenis mobil ( KHUSUS MOBIL NASIONAL ) Kelebihan yang kami tawarkan adalah : 1. Proses kami cukup cepat 2. Persyaratan kredit sangat flexibel 3. Bunga kami cukup kompetitiF 4. Angsuran bisa sampai 4 tahun 5. BPKB dan kerahasiaan data Anda pasti terjamin 6. Nilai Pencairan tertinggi dari yang lainnya Persyaratan : 1. PC. KTP Suami+Istri 2. PC. Kartu Keluarga 3. Slip Gaji 4. PC. Tabungan (3 bulan terakhir) 5. Rek Air / Listrik. 6. NPWP Hubungi : Gunawan Hp : 085769929777 / 082172333536


Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

MARKETING COMMUNICATION

Siswa Globe Raih Juara Favorit Perjusami se Kecamatan Lubukbaja

BNN Provinsi Kepri Gelar Rakor

SUPRIZAL TANJUNG, Batam SISWA-siswi Sekolah Globe, National Plus, kembali mengharumkan nama sekolah mereka. Kali ini, mereka membawa kemenangan sebagai Juara Favorit Perjusami tingkat SMP dalam Lomba Pramuka, di Perkemahan Jumat Sabtu Minggu (Perjusami) se Kecamatan Lubukbaja Batam, di Kampung Nelayan (KPN) Tanjungumaba, Lubukbaja, Batam, mulai Jumat (22/2) sampai Minggu (24/2). Kepala Sekolah Sekolah Globe Saiful Nashri didampingi Guru Pembimbing Pramuka Sekolah Globe Bambang Irawan LC menambahkan, disamping juara favorit, siswi mereka juga meraih juara tiga Perjusami tingkat SMP Putri. ”Ini adalah prestasi sekaligus kebanggan kita bersama. Karena yang ikut Perjusami sekitar 10 sekolah se Lubukbaja. Dan kita bisa meraih dua kemenangan,’’ papar Saiful dalam ruang kerjanya, di Pelita, Batam, Selasa (26/2). Pada event ini sebut Saiful, mereka mengirim tiga regu, terdiri dari dua regu putri, dan satu regu putra. Setiap regu beranggotan sembilan orang. Dalam kegiatan ini digelar be-

SAIFUL Nashri di halaman Sekolah Globe, menyerahkan piala kepada perwakilan siswi yang meraih juara pada Perjusami tingkat SMP Putri. F. IST

berapa perlombaan seperti morse, sandi, semaphone, pionering, P3K, KIM, panorama, tali-temali, tanda jejak, IMPK, menafsir, PUPK, azan dan kultum, masak darurat, kerapian dan kebersihan tenda, hasta karya, Cermatbad, pentas seni api unggun, dan PBB stok. Kemenangan ini diraih, salah satunya, karena mereka aktif belajar pramuka sebulan sebelum Perjusami digelar. Ke depan, mereka menyiapkan mendirikan Gugus Depan (Gudep) di Globe. Ini sejalan dengan kurikulum 2013 yang mewajibkan pendidikan Pramuka di sekolah. Bambang menambahkan, melalui event dan raihan prestasi ini,

menunjukkan bahwa Sekolah Globe tidak hanya fokus dengan pendidikan akademi level di sekolah semata. Mereka juga sangat peduli dengan pendidikan ekstra kurikuler seperti Pramuka ini. Lewat Pramuka ini papar Bambang, sekolah telah membina karakter siswa siswi. Terutama sekali memupuk jiwa kepemimpinan, menumbuhkan semangat kerja sama, dan mengasah kemandirian siswa siswi dalam bekerja, belajar, dan hidup di tengah masyarakat. Hal ini lanjut Saiful, sangat penting. Karena dengan jiwa dan karakter yang baik dan kuat, siswa siswi nantinya akan men-

Anda punya acara di sekolah, kampus, kantor, dan hotel, seperti seminar pesta, pentas seni, dan sebagainya, yang ingin diliput dan diberitakan Batam Pos? Silakan hubungi, IKLAN

jadi manusia yang bisa bekerja sama, peduli dan mau membantu orang lain. Siswa siswi yang ikut Perjusami kiranya bisa membagi ilmu pengetahuan dan semangat Pramuka kepada kawan-kawan lainnya. Saiful menambahkan, Sekolah Globe juga mendapat prestasi lainnya yaitu meraih Akreditasi TK dari Badan Akreditasi Sertifikasi Nasional Pendidikan (BASNP) pada Desember 2012. Lalu siswa SMP Globe meraih Juara III Sepak Takraw yang digelar Disdikpora Batam, Januari 2013. Semua prestasi tadi adalah bentuk nyata Sekolah Globe dalam meraih prestasi tinggi di bidang apapun. *** SUPRIZAL TANJUNG

0857 6541 0000

BATAM (BP) — Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Kepri menggelar rapat koordinasi (Rakor) lintas sektor soal program pencegahan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba (P4GN) di Novotel Batam, Selasa (26/2). Acara ini diikuti 47 peserta yang berasal dari instansi pemerintah, swasta dan LSM, baik dari Batam maupun dari tingkat Provinsi Kepri. Kepala Bidang Pemberdayaan Masyarakat (Daymas) BNNP Kepri, Dr Elfrieda Munthe menegaskan tujuan Rakor adalah melakukan persamaan persepsi dengan P4GN sesuai Inpres nomor 12 tahun 2011. Selain itu, dibuat rencana aksi bersama guna meningkatkan peran serta dari sektor pemerintah, dunia kerja, lingkungan pendidikan dan masyarakat dalam pelaksanaan program P4GN. “Rakor ini sangat penting. Ke depannya upaya pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba di Kepri menjadi tanggung jawab pemerintah, swasta, dan masyarakat,” kata Elfrieda. Rakor ini dibuka secara resmi Asisten I Pemprov Kepri Reni Yusneli mewakili Gubernur Kepri. Sementara narasumber dalam kegiatan ini yakni tiga orang dari pusat yakni Deputi Pemberdayaan Masyarakat BNN Irjen Pol Sambudiyono, Kepala Biro

F. IST

SAMBUDIYONO memberikan materi saat Rakor Lintas Sektor P4GN di Novotel Hotel Batam, Selasa (26/2).

Perencanaan BNN Brigjen Pol Iskandar Ibrahim, Kasubdit Pemberdayaan Alternatif Masyarakat Perkotaan BNN Mohammad Ali Azhar. Sambudiyono dalam pemaparan materinya menegaskan posisi Kepri sebagai wilayah kepulauan dan berbatasan dengan negara tetangga menyebabkan Kepri menjadi salah satu pintu masuk narkoba di Indonesia, yang dilakukan bandar dan kurir dengan berbagai modus

operandi. ”Batam ini sangat rawan sebagai pintu masuk narkoba. Dengan demikian upaya pencegahan dan pemberantasan harus melibatkan semua instansi terkait sesuai dengan tupoksi masing-masing,” kata Sambudiyono. Sementara Iskandar Ibrahim menegaskan pentingnya rencana aksi dari semua instansi terkait dengan program dan anggaran yang rutin untuk mendukung program P4GN ini. (ian)


Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

kicauan @bclsinclair (Bunga Citra Lestari) Habibie & Ainun now in Singapore Cinemas.. Check it out guys! :)

@radityadika (Raditya Dika) ..dgn punya byk idola, kita akan terpengaruh dari tulisan banyak orang, dan akhirnya menjadi satu tulisan yang khas punya kita sendiri.

Perankan Putri Monaco

Agnes Monica

Peter F Gontha

DI tengah banyaknya komentar miring mengenai busana yang ia kenakan dalam red carpet acara Pre Grammy Award beberapa waktu lalu, Agnes Monica justru berhasil memenangkan penghargaan Best Celebrity Fashion Shorty Awards 2013. Tak hanya di kategori Best Singer, artis multi talenta ini juga berhasil menggeser posisi Justin Bieber dalam kategori Best Celebrity Fashion Shorty Awards2013. Untuk kategori ini Agnes mengumpulkan 1.199 suara, sedangkan Justin Bieber secara mengejutkan han-

182 Pertunjukan di JJF PERHELATAN besar musik jazz, Java Jazz Festival 2013 akan menampilkan 182 pertunjukan di 18 panggung selama tiga hari, 1-3 Maret di JIExpo Kemayoran, Jakarta. ”Deg-degan sebab wartawan yang meliput konferensi pers sangat banyak sampai 380 orang. Ngalahin wartawan di KPK,” kata Peter F Gontha, penyelenggara JJF di Hotel Borobudur, tempat berlangsungnya konferensi pers JJF, kemarin. Selama tiga hari itu ada 110 musisi Indonesia dan 40 musisi mancanegara. Empat musisi diantara menjadi special show. Penyanyi asal Inggris Joss Stone tampil hari pertama festival. Lisa Stansfield hari berikutnya. Penyanyi R&B Craig David tampil Minggu (3/3). JJF juga akan diramaikan, Jimmy Cliff, Yannick Bovy, Monday Michiru, Chuco Valdes, dan Lee Ritenour. Musisi lokal yang turut tampil Barry Likumahuwa, BubuGiri, The Groove, RAN, Abdul and the Coffee Theory, dan Tohpati Bertiga.(antara)

Cleo dan Glenca

Berkas Perkara P21 BERKAS perkara artis sinetron Eza Gionino sudah masuk tahap P21. Sekitar pukul 11.00 siang kemarin, Eza diboyong dengan mobil tahanan untuk diserahkan ke Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan. Sebelum dibawa ke Kejari, sambil berjalan Eza mengatakan, siap menghadapi persidangan atas kasus penganiayaan yang dilakukannya pada Ardina Rasti. ”Saya siap,” kata Eza yang saat itu mengenakan kaus hitam bertuliskan Eza Gionino Crew di punggungnya.

SETELAH menyatakan keluar dari JKT48, Cleopatra dan Glenca Cisara membentuk duet yang mereka beri nama 2 Angels. Cleo menyatakan, dirinya keluar dari girlband tersebut karena merasa sudah tidak nyaman lagi. Menurutnya, ada beberapa staf di JKT48 yang tidak lagi menginginkannya. ”Alhamdulilah Cleo tergabung dengan Glenca Cisara,” kata Cleo saat ditemui di Studio RCTI Kebon Jeruk Jakarta Barat, Selasa (26/2). Cleo menambahkan, dirinya merasa tertetekan terus-terusan berada di JKT48. (jpnn)

Eza pun mengatakan kalau dia d a l a m keadaan yang sehat. Sayang, saat pemindahan dari Polres Metro ke Kejari orang tuanya tidak bisa menemani. ”Sehat. Orang tua nggak ikut,” ucapnya sambil menaiki mobil tahanan. (merdeka.com) IKLAN

Boleh Pulang

Tertekan di JKT48, Bentuk 2 Angels

ya memperoleh 74 suara. Tingginya perolehan voting kian membuktikan jika Agnes memiliki popularitas yang tinggi di dunia sosial media. Walaupun tak dapat dipungkiri kalau mantan penyanyi cilik ini memiliki fans fanatik yang selalu setia mendukungnya. Acara puncak pemberian penghargaan yang bertajuk the 5 th Annual Fashion Shorty Awards 2013, baru akan dilaksanakan pada 8 April mendatang di New York, Amerika. (merdeka.com)

Eza Gionino

Ashanty SETELAH hampir dua minggu menjalani perawatan di rumah sakit MMC karena penyakit radang selaput otak, kemarin Ashanty diperbolehkan pulang oleh dokter. ”Ini juga berkat doa dari orang tua saya, orang tua mas Anang, suami saya, anakanak, keluarga besar, teman, banyak banget yang support dari mana-mana,” ujar Ashanty saat ditemui di Rumah Sakit MMC, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (27/2). Ashanty juga mengaku ke depannya akan benar-benar menjaga kesehatannya. ”Ambil hikmahnya saja. Semoga ke depannya bisa punya pola hidup lebih baik dan benar-benar bisa menjaga kesehatan,” sambungnya. (merdeka.com)

Nicole Kidman

Jennifer Lawrence

Hitamkan Rambut KEMENANGAN sebagai Aktris Terbaik dalam The Oscars 2013 tampaknya memberikan energi baru bagi Jennifer Lawrence. Setelah mengikuti acara utama dan pesta pasca-acara, aktris 22 tahun tersebut langsung bersiap-siap menjadi Katniss Everdeen lagi. Itu adalah karakter yang dimainkan di film terbarunya, The Hunger Games: Catching Fire. Senin siang waktu setempat (25/2) Lawrence keluar dari Rossano Ferretti, sebuah salon papan atas di bilangan Beverly Hills. Rambut pirangnya kembali dihitamkan sesuai dengan karakter Katniss. Menurut seorang pegawai salon, dengan ramah Lawrence bercerita bahwa dirinya akan pergi ke Hawaii untuk syuting. Kemenangan satu malam sebelumnya tampaknya masih membuat dia merasa di awang-awang. (net)

NICOLE Kidman menyulap diri menjadi putri Monaco, Grace Kelly untuk biopik terbarunya, Grace of Monaco. Foto terbaru film tersebut menampilkan Kidman dalam busana layaknya seorang putri dari Kerajaan Monaco. Foto pertama Kidman tampil dalam busana khas Kelly ala tahun 60-an lengkap dengan scarf polka dot yang menghiasi kepala. Tak lupa kacamata mata kucing. Di gambar yang lain, Kidman terlihat anggun dan elegan dalam gaun resmi bangsawan dan juga permata yang menghiasinya. Ia benar-benar nampak seperti sang putri Monaco. Rambutnya disisir ke belakang dan dicepol lalu dihiasi perhiasan kepala. Film arahan Olivier Dahan ini akan mengangkat sebagian kecil kisah hidup Kelly dengan memfokuskan keterlibatannya akan perdebatan hukum pajak antara Pangeran Monaco Rainier III dan

F.NET

Charles De Gaulle dari Prancis di tahun 1960-an. Meskipun Kidman nampak pas memerankan Kelly, namun kerabat Kelly di kerajaan mengkritik Weinstein Company dengan tuduhan, tidak memberikan fakta sejarah dan hanya menonjolkan fiksinya”. Meski demikian Grace of Monaco tetap akan ditayangkan 2014 mendatang. (merdeka.com)

Se7en

Jalani Wajib Militer PENYANYI Korea Se7en bakal menjalani kewajiban militer di Korea Selatan mulai bulan depan. ”Aku baru saja menerima surat panggilan wajib militerku. Tidak ada alasan menundanya lagi jadi aku bakal menjalaninya,” ucapnyadengan EDaily. Meski Se7en diperbolehkan bekerja sebagai public service,

ia memilih aktif sebagai tentara. Ia bakal menjalani wajib militer sebagai unit supply di Euijungbu selama 21 bulan. ”Aku akan membuka tanggal wajib militer ini di konser,” tandasnya. Se7en memang dijadwalkan menggelar konser bertitle Thank U, sekaligus sebagai peringatan 10 tahun sejak debutnya pada tanggal 9 Maret. (net)


04.58

12.18

15.32

18.22

19.30

Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

Ibunda Rekaveny Tutup Usia BATAMKOTA (BP) - Nuraini binti M Noer meninggal dunia Kamis (28/2), pukul 04.00 WIB. Ia adalah ibunda dari Rekaveny Soerya, istri Wakil Gubernur Provinsi Kepulauan Riau Soerya Respationo. Almarhumah meninggal di kediamannya di Jalan Bhakti ABRI Gang Saut 34 RT 03 RW 10 Sindangkaras Sukamaju Baru Tapos Depok. Ia meninggal

Baca Ibunda ...Hal 29

F. CECEP MAULANA/BP

RAISYAH masih dirawat di ICU Awal Bros, Kamis (28/2).

Raisyah Harus Dirujuk ke Jakarta LUBUKBAJA (BP) - Raisyah Kamilah Diah, 5, sayang, Raisyah ku malang. Ungkapan itu dilontarkan Riani Agustini, ibu kandung bocah yang menderita tumor ganas stadium empat di mata kanannya. Gadis kecil ini harus secepatnya dirujuk ke RS

Baca Raisyah ...Hal 29 IKLAN

F.DOK

Nuni Triyana

Berkas Hendri TerkatungKatung BATAM KOTA (BP) - Ketua KPU Batam Hendriyanto, tersangka kasus dana hibah Pemko Batam ke KPU Batam sampai saat ini masih ditahan di Rutan Klas II A Baloi. Ia tak kunjung dihadapkan ke Pengadilan Tindak Pidana Korupsi karena berkas pemeriksaannya tak kunjung selesai. Padahal, Hendri, panggilan akrabnya, sudah ditetapkan sebagai tersangka sejak September tahun lalu. Mantan sekretaris KPU Batam Saripuddin Hasibuan dan mantan bendahara KPU Batam Dedy Syahputra bahkan sudah divonis masing-masing 3 tahun penjara dan 2 tahun 4 bulan penjara. Kasi Pidsus Kejari Batam Nuni Tryana di ruangannya, Kamis (28/2), mengatakan saat ini pihak kejaksaan sedang melakukan pemberkasan, dan pemeriksaan sejumlah saksi. “Banyak berkas yang kita kumpulkan untuk tersangka Hendriyanto. Semua kita

Baca Berkas ...Hal 29 IKLAN

Gas Kota Aliri 30 Ribu KK

Gardan Cafe Graha Pena

Serasa Santai di Taman BATAM KOTA (BP) - Graha Pena Batam membuka sebuah cafe baru. Namanya Garden Cafe. Cafe itu didirikan untuk melengkapi arena futsal outdoor Graha Pena. Letaknya di seberang arena futsal di area parkir belakang Gedung

Graha Pena, Batam Centre. Ini adalah cafe kedua milik Gedung Graha Pena. Satu lainnya berada di dalam gedung. Cafe Solider namanya.

Baca Serasa ...Hal 29

GENERAL Manager Batam Pos Hasan Aspahani berbincang dengan Wali Kota Batam Ahmad Dahlan. Sementara Wadirut Batam Pos Socrates (dua dari kanan) di Garden Cafe, Kamis (28/2).

Tahun 2014

WENNY CP, Batam Kota

K

di Malaysia. Pelaku diduga lari ke Malaysia, karena di sana mempunyai banyak teman,” terang sumber

ota Batam direncanakan akan menjadi kawasan yang dilayani gas kota. Hal ini diungkapkan Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) dan ESDM Kota Batam Amsakar Ahmad terkait adanya rencana kenaikan harga gas elpiji 12 kilogram. “PGN (Perusahaan Gas Negara) tengah mempersiapkan Batam ini sebagai daerah yang masyarakatnya beralih dari gas elpiji ke gas

Baca Agung ...Hal 29

Baca Gas ...Hal 29

Agung Kabur ke Malaysia BATUAMPAR (BP) - Agung Irawan, pelaku penembakan terhadap Hasan di kawasan Jodoh Square diduga telah kabur ke Malaysia sejak Rabu (27/2) sore. Ia

sudah keburu kabur meski polisi sempat mendeteksi sinyal ponselnya. “Dia sudah tak di Batam lagi. Besar kemungkinan pelaku sudah

F.DALIL HARAHAP/BATAM POS

F.WIJAYA SATRIA/BP

Amsakar Ahmad


Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

Rp 10 M untuk Perbaiki Jalan Rusak ALFIAN, Batam Kota DINAS Pekerjaan Umum (PU) Kota Batam bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi (Pemrov) Kepri akan memperbaiki jalan rusak di 16 ruas jalan di Kota Batam. Rencana tersebut sudah disepak a t i P e m p r o v Kepri yang a k a n mengucurkan dana sekitar Rp 10 miliar dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Kepri. Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas PU Yumasnur di kantor Badan Pengusahaan (BP) Batam, Kamis (28/2). Ia mengatakan, saat ini ten-

der untuk pengerjaan proyek jalan provinsi ini sudah mulai berjalan. ”Ini sudah mulai berjalan, memang anggarannya bukan dari Kota Batam, tapi Dinas PU Provinsi Kepri,” kata Yumasnur. Saat ini, kata Yusmasnur, ada beberapa jalan provinsi yang butuh perbaikan. Misalnya Jalan Duyung Batuampar, jalan besar Punggur, jalan raya di Batuaji, dan ruas jalan lainnya. Bahkan kondisi Jalan Duyung saat ini sangat memprihatinkan. Jalanya yang berlobang kerap menimbulkan kecelakaan. Selain itu, ruas jalan kecamatan yang ada di lingkungan perumahan warga

FKPPB Gelar Diskusi Kerukunan Antarumat Beragama

JALAN Duyung Batuampar yang mengalami rusak parah, masuk dalam rencana proyek perbaikan dari Provinsi Kepri. WIJAYA SATRIA/BATAM POS

Perkuat Toleransi Antarumat Beragama

F.DAHLIL/BATAM POS

SARASEHAN dan dialog FKPPB tentang Kerukunan Antarumat Beragama di Hotel PIH, kemarin (28/2). IKLAN

juga akan dilakukan perbaikan. Ketika ditanya mengenai anggaran untuk perbaikan jalan tersebut, Yumasnur enggan untuk menyebutkannya. ”Pembangunan jalan hampir merata di semua kecamatan. Saya lupa berapa anggarannya, tetapi lumayan tinggi. Mungkin dalam waktu dekat akan pengerjaannya sudah dimulai,” kata Yumasnur. Selain itu, lanjut dia, Pemko Batam juga akan berkoordinasi dengan dinas tata kota terkait untuk perbaikan drainase di sisi jalan. ”Koordinasi ini dirasa perlu untuk pencegahan genangan banjir di jalan raya,” terangnya. ***

BATAM KOTA (BP) - Forum Komunikasi Pemuda Peduli Batam (FKPPB) menggelar sarasehan dan dialog Kerukunan Antarumat Beragama di Hotel PIH, kemarin (28/ 2). Acara yang dipandu Zulkarnaen Umar itu, menghadirkan Ketua FKUB Provinsi Kepri Rajali Jaya, Kabag Kesatuan Bangsa dan Politik Perlindungan Masyarakat (Kesbangpolinmas) Heriman, dan Kabag Binopsnal Kompol Suhaino Handoko. Ketua FKPPB Batam Fendy Hidayat menyatakan, kegiatan ini bertujuan untuk membantu pemerintah memperkuat toleransi antarumat beragama di Kota Batam. Meng-

ingat Kota Batam merupakan perbatasan dengan negara Singapura. ”Batam seperti mercusuarnya Indonesia. Jadi keamanan dan stabilitas Batam harus terjaga,” katanya di PIH, kemarin siang. Masyarakat Batam, kata Fendi, tidak bisa memasrahkan keamanan bangsa kepada pemerintah. Masyarakat harus ikut andil dalam menciptakan Batam yang kondusif. ”Kita lihat di luar Batam ini kan sering terjadi kerusuhan antarumat beragama. Kami tidak ingin itu terjadi di Kota Batam,” katanya lagi. Meskipun tak dapat dipungkiri, di Batam juga pernah terjadi gesekan-gesekan antaru-

mat beragama. Seperti di Beverly Taman Raya dan wilayah Seibeduk karena pendirian tempat ibadah. ”Itu menjadi point interest kami. Melalui kegiatan ini kami ingin mengedepankan diskusi dibanding kekerasan. Keberagaman agama harusnya dijadikan penguat bukan ajang kerusuhan,” terangnya. Fendi menambahkan, kegiatan ini rutin dilaksanakan FKPPB setiap satu tahun sekali. Ini adalah tahun ketiga. Berbeda dari tahuntahun sebelumnya, kegiatan kali ini diikuti oleh semua anggota FKUB Kota Batam, perwakilan KUA Kota Batam, dan anggota FKUB kecamatan. Totalnya 30 orang. (ceu)

Foto Mayat Mr X Disebar ke Seluruh Polsek NONGSA (BP) - Identitas mayat pria yang ditemukan tewas mengambang di pantai Batam Center atau belakang gedung BP Batam, Rabu (27/2) belum terungkap. Kanit Gakum Satpolair Polresta Barelang Aiptu Suranto mengatakan, pihaknya masih menyebarkan foto mayat Mr X tersebut. Pasalnya, saat ditemukan, tak didapatkan identitas di saku celana maupun baju mayat korban. ”Kami sudah cetak foto wajah mayat pria itu. Selanjutnya akan kami sebarkan di seluruh Polsek yang ada di Batam. Siapa tahu ada keluarganya yang melapor ke Polsek,” tutup Suranto. Kasus penemuan mayat di belakang gedung BP Batam tersebut, saat ini penanganannya dialihkan ke Satpolair Polresta Barelang, bukan ditangani Polsek Batam Kota. ”Ya, kasusnya diambil alih Satpolair Polresta Barelang, karena kejadiannya di perairan yang masuk teritorial Satpolair,” ujar Kapolsek Batam Kota Kompol Bambang Yugo Pamungkas. Sementara itu, berdasarkan hasil visum yang dilakukan dokter Polda Kepri, Novita, tak ditemukan adanya tanda bekas kekerasan di tubuh korban. ”Mayat ini tewas karena meminum banyak air laut,” ujar Novita kepada Batam Pos, Kamis (28/2). (gas)


Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013 IKLAN

F.EUSEBIUS/BATAM POS

ANGGOTA Satuan Lalu Lintas Polresta Barelang melakukan razia kendaraan bermotor di depan Stadion Temenggung Abdul Jamal, Mukakuning, kemarin (28/2).

Banyak Pengendara Tak Punya SIM Ratusan Kendaraan Terjaring Razia di Mukakuning EUSEBIUS, Seibeduk SATUAN Polisi Lalu Lintas Polresta Barelang menggelar razia rutin untuk pemeriksaan kelengkapan dokumen kendaraan dan pengendara kendaraan roda maupun roda empat di depan Stadion Temenggung Abdul Jamal, Mukakuning, Kamis sore (28/2). Dalam razia yang berlangsung pukul 15.00 hingga 17.00 WIB itu, polisi mengamankan ratusan kendaraan roda dua dan roda empat yang tidak memiliki ke-

lengkapan dokumen. Uniknya, akibat razia itu, jalan arah Mukakuning-Batam Centre mulai dari depan Panbil hingga ke lokasi razia menjadi macet. Itu lantaran banyak pengendara yang tidak dilengkapi dokumen ketakutan dan memilih menepi berpura-pura kendaraanya mogok. ”Dari pada ditilang, mendingan pura-pura mogoklah. Aku enggak punya SIM,” kata Wendi, pengendara sepeda motor yang parkir di depan Perumahan Villa Mukakuning. Tidak hanya parkir di jalan, kendaraan roda lainnya berusaha kabur dan sembunyi di perumahan di sekitar Mukakuning. Kasat Lantas Polresta Barelang Kompol Indra mengatakan, dari ratusan kendaraan yang terjaring razia, umumnya ditilang karena tidak memiliki Surat Izin Men-

gendara (SIM) atau bermasalah dengan SIM-nya. ”Paling banyak tidak memiliki SIM dan SIM tidak sesuai dengan peruntukan. Yang tak punya STNK lainnya juga ada tapi tidak banyak,” sebut Indra. Semua kendaraan yang bermasalah itu, kata dia, akan ditilang dan diproses sesuai aturan yang berlaku. Dia mengimbau kepada warga yang punya kendaraan agar melengkapi kelengkapan kendaraan dan dokumen. ”Karena dalam setiap razia rutin kami juga akan periksa kelengkapan kendaraan, seperti spion, helm, dan lainnya,” ujarnya. Pantauan Batam Pos di lapangan, kendaraan-kendaraan yang ditilang dalam razia rutin tersebut, yang paling banyak adalah metrotrans, truk angkut, dan sepeda motor. ***

F.IST

SISWA Sekolah Global Indo Asia beraksi dalam pameran Science & Art Exhibition, kemarin (28/2).

Sekolah Global Pamerkan Ribuan Karya Seni Siswanya BATAM KOTA (BP) - Siswa Sekolah Global Indo Asia (SGIA) Batam Centre memamerkan ribuan karya seni hasil kreasi mereka di gedung sport hall yang berada di samping sekolah itu, Kamis (28/2). Lukisan, foto, dan replika alat elektronik maupun alat transportasi buatan para siswa dari tingkat TK hingga SMA terpampang di area seluas sekitar 1.200 meter persegi. Karya-karya itu ditampilkan siswa dalam pameran seni dan ilmu pengetahuan (Science & Art Exhibition 2013) selama dua hari, (28/2-1/3). ”Di sini kami menampilkan sekaligus melatih anak-anak agar berani menampilkan hasil karya dan kreasi mereka ke publik,” ujar Cornelius Kurniawan, Ketua Panitia Science & Art Exhibition 2013 SGIA, kemarin. Pameran seperti ini, kata Cornelius, merupakan kegiatan tahunan yang dihelat pihak sekolah. Selain mengusung karya seni, di acara tersebut siswa juga menampilkan pertunjukan drama yang menggambarkan latar belakang penemuan ilmiah para ilmuwan zaman dulu. ”Kita menggabungkan unsur drama, akting, dan musik untuk mengungkap penemuan-penemuan di bidang ilmu pengetahuan, yang akan ditampilkan siswa per kelas,” katanya. Sedangkan untuk karya seni, lanjut dia, seluruh siswa menampilkan hasil karyanya berupa lukisan, gambar, foto, replika alat-alat elektronik dan alat transportasi dalam berbagai bentuk dan ukuran. Semua karya itu terpajang di stan yang berjumlah sekitar 30-an di lantai 1 dan 2 sport hall tersebut. Sementara itu, Dewi Lukitasari selaku Kepala Sekolah SGIA mengapresiasi adanya pameran tersebut. Beragam kegiatan ini diharapkan bermanfaat bagi

siswa, selain melatih berkarya juga berani mengekspresikan hasil kreativitas mereka nantinya. Terlebih, kata dia, kegiatan semacam itu menjadi program unggulan yang membedakan SGIA dengan sekolah lain di Batam. ”Jadi anak-anak bukan hanya pintar di bidang keilmuan, tapi juga aplikatif,” ujarnya. Selain pameran seni dan ilmu pengetahuan, SGIA juga masih akan menghelat kegiatan lain seperti sport & language competition (kompetisi olahraga dan bahasa, red). Nantinya, acara ini bukan hanya melibatkan siswa SGIA, melainkan juga mengundang sekolah lain. ”Kalau dulu kompetisi olahraga digabung dengan pameran IKLAN

seni dan ilmu pengetahuan semacam ini, tapi karena itu kompetisi dan juga melibatkan sekolah lain, maka sekarang kita pisah,” kata Dewi. Kegiatan semacam itu diharapkan dapat menunjang bakat dan keterampilan yang dimiliki siswa. Sehingga, selain mengenyam pendidikan dari kurikulum internasional seperti Cambridge dan IB (International Baccalaureate) sekaligus nasional, siswa juga dapat berinteraksi lebih dekat satu sama lain. ”Kita juga tekankan kegiatan sosial kepada siswa, termasuk menggandeng organisasi sosial dalam berbagai kegiatan yang tentunya juga bermuatan sosial,” ungkapnya. (rna)


IKLAN

24

Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

TURUT BERDUKA CITA Atas Berpulangnya ke Rahmatullah

HJ. NURAINI BINTI M NOER Tutup Usia : 68 Tahun Ibunda Tercinta dari :

HJ. REKAVENY SOERYA

(Anggota DPRD Batam & Istri Wakil Gubernur Kepri) Meninggal di usia 68 tahun, hari Kamis Pon, 28 Februari 2013, pukul 04.00 Wib di Depok.

“ Semoga Almarhumah dan amal baiknya diterima di sisi Allah SWT, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan.” Dari :

MARTIN MAROMON GUNTUR SAKTI & Keluarga

& Keluarga

BURALIMAR

MURAMIS

& Keluarga

& Keluarga


IKLAN

Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

25


IKLAN

26

Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

PEMERINTAH KABUPATEN KEPULAUAN ANAMBAS Beserta Jajarannya Mengucapkan

TURUT BERDUKA CITA Atas Berpulangnya ke Rahmatullah HJ. NURAINI BINTI M NOER Tutup Usia : 68 Tahun Ibunda Tercinta dari :

Dra. HJ. REKAVENY SOERYA, MERTUA Bpk. SOERYA RESPATIONO (Anggota DPRD Batam & Istri Wakil Gubernur Kepri) Meninggal pada hari Kamis Pon tanggal 28 Februari 2013. Pada pukul 04.00 WIB Alamat Jl. Bhakti ABRI Gang Saut 34 RT 3 RW 10 Sindangkarsa Sukamaju Baru Tapos Depok

“ Semoga Almarhumah dan amal baiknya diterima di sisi Allah SWT, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan.” Tertanda: Drs. TENGKU MUKHTARUDIN

ABDUL HARIS, SH

BUPATI ANAMBAS

WAKIL BUPATI ANAMBAS

RADJA TJELAK NUE DJALAL SEKDA ANAMBAS


METROPOLIS

27

Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

Dua Bos Ekstasi Divonis 12 Tahun RENGGA YULIANDRA, Batam Kota

F.EUSEBIUS/BATAM POS

TERSANGKA pembobolan toko Kaka Furniture & Elektronik di Pasar Aviari, Suratno, bersama tiga unit laptop curiannya di Mapolsek Batuaji, kemarin (28/2).

Mantan Karyawan Bobol Kaka Furniture BATUAJI (BP) - Setelah sebulan buron, tersangka pembobolan toko Kaka Furniture Elektronik di Pasar Aviari pada 28 Januari lalu, akhirnya ditangkap Polsek Batuaji, Selasa (27/2) malam lalu. Pelakunya adalah Suratno, mantan karyawan di toko elektronik itu. Dalam aksinya, lajang 21 tahun itu menggasak lima unit laptop. Polisi Batuaji yang menerima laporan pembobolan itu hampir sebulan melacak siapa pelaku pembobolan toko itu. Namun, berkat hasil penyelidikan dari saksi-saksi termasuk korban pemilik toko, polisi Batuaji akhirnya menemukan titik terang pelaku pembolan itu. Dari informasi saksi-saksi itulah, polisi akhirnya berhasil menangkap Suratno, Selasa (27/2) malam di salah satu kedai kopi di Perumahan Puskopkar. ”Pelaku ditangkap berdasarkan petunjuk dari saksi-saksi terkait,” terang Kapolsek Batuaji Kompol Tua Turnip. Berdasarkan keterangan Suratno, dia melancarkan aksinnya seorang diri. Saat itu dia masih bekerja di toko furniture dan elektronik itu. Malam sebelum kejadian, Suratno mengaku bersembunyi di dalam toko itu sebelum toko tutup. ”Pagi dini hari baru saya keluar lewat pintu belakang dengan membawa lima unit laptop,” ujar Suratno. Lima unit laptop itu dimasukkan ke dalam tas ransel besar. Namun, merasa barang bawaanya itu mencurigakan, dia lalu meninggalkan dua unit laptop di tempat sampah belakang toko. ”Saya bawa hanya tiga ini saja pak, dua lainnya saya simpan di tempat sampah,” ungkap pria yang tinggal di salah satu kos-kosan di Perumahan Genta II itu. Selain lima unit laptop, Suratno juga membawa kabur tiga lembar cek yang masing-masing bernilai Rp 12,5 juta dan Rp 11,5 juta. Namun cek itu tak bisa dicairkkan karena sudah diblokir pemilik cek yang tak lain adalah pemilik toko Kaka Elektronik itu. Atas perbuatannya itu, kata Turnip, Suratno akan dijerat pasal 363 KUHP dengan ancaman tujuh tahun penjara. (eja)

KAPOLSEK Lubukbaja Kompol Aris Rusdiyanto menunjukan Hermansyah alias Iman, pelaku pencurian berikut barang bukti satu unit motor Yamaha Mio, Kamis (28/ 4).

F.CF 1/BATAM POS

Gadaikan Motor Curian di Bar LUBUKBAJA (BP) - Ada-ada saja ulah yang dibuat bapak satu anak yang tinggal di Tanjunguma ini untuk mendapat hiburan. Pekerja bengkel bernama Hermansyah alias Iman ini dipenjarakan karena terlibat kasus pencurian sepeda motor (curanmor). Sepeda motor hasil curian ia gunakan untuk bayar utang dengan menggadaikannya di salah satu bar langgananya. Pria 23 tahun ini mencuri motor Yamaha Mio BP 5059 FI menggunakan kunci T. Bahkan karena ketagihan, Iman berencana mencuri lagi. Namun aksi nakalnya, terbongkar karena kepolosannya. ”Pelaku menggadaikan motor curian untuk membayar hutang minuman Rp 400 ribu kepada kasir bar,” kata Kapolsekta Lubukbaja Kompol Aris Rusdiyanto kemarin di kantornya. Polisi sebenarnya tidak tahu ia

adalah pelaku curanmor. Tapi Selasa (26/2) sekitar pukul 23.30 WIB, ia masuk ke diskotek membawa kunci T yang biasa ia gunakan untuk beraksi. Ia lalu digeledah sekuriti diskotek. Kunci T yang ia bawa diamankan. Sekitar pukul 05.00 WIB, Rabu (27/2) lalu, Iman keluar dari diskotek. Entah karena polos atau terdesak Iman tak lupa meminta kunci T miliknya yang ditahan sekuriti. Tetapi sekuriti enggan memberikan kunci itu. Sekuriti malah menghubungi polisi dan menyerahkan kunci itu ke polisi. Tak lama berselang, Iman ditangkap tanpa perlawanan meski dia sedang mabuk. Kepada polisi Iman mengaku, mengunakan kunci T itu untuk mencuri sepeda motor di kawasan parkiran pujasera Golden Prown, Bengkong pada Jumat (22/2) pukul 03.00 WIB.

Namun sepeda motor hasil curian itu dijaminkan Iman untuk bayar utang di bar. Karena sehari sebelumnya Iman harus membayar tagihan minuman sebesar Rp 1.050.000 di bar tersebut. Tapi saat itu Iman hanya mampu membayar Rp 650 ribu. Dia pun minta izin keluar bar untuk mencari uang Rp 400 ribu pembayar utang. Tak lama berselang, Iman mengaku tak mendapatkan uang, tetapi ia menjaminkan sepeda motor yang baru ia bawa sebesar Rp 400 ribu. ”Barang bukti sepeda motor hasil curian kita amankan dari bar sekitar pukul 17.00 WIB kemarin (Rabu). Dari pengakuan tersangka, baru mencuri pertama kali. Hasil penyelidikan kita sementara, tersangka pemain tunggal,” ungkap Aris. Perbuatan Iman dikenakan pasal 363 KHUP tentang pen-

Mengantuk, Sopir Avanza Terobos Hutan SEKUPANG (BP) - Mobil Toyota Avanza BP 1646 EG yang dikendarai Desi, terperosok ke dalam hutan yang dataran tanahnya agak curam di Jalan Raya Seiladi arah Sekupang, tak jauh dari Jembatan Seiladi, Kamis (28/ 2) sekitar pukul 24.00 WIB. Wanita 28 tahun ini mengaku, malam itu ia mengendarai mobil ke kantornya seorang diri. Ia terlalu lelah untuk mengantarkan karyawan dari Tanjunguncang ke Sukajadi. Hingga perjalanan pulang, Desi mengaku tidak sadarkan diri hingga akhirnya mobil yang dikendarainya masuk ke hutan. ”Saya sedikit mengantuk. Kondisi saya juga capek usai mengantar karyawan dari Tanjunguncang ke Sukajadi,” ujarnya saat dikonfirmasi, kemarin. Menurut Desi, akibat peristiwa itu, dia hanya mengalami luka di bagian kaki kanannya dan sakit kepala hingga syok berat. Wanita yang bekerja di salah satu perusahaan di kawasan in-

KONDISI mobil Toyota Avanza yang terperosok ke dalam hutan Seiladi rusak di bagian depan. F.CF 1/BATAM POS

dustri Batam Kota itu mengatakan, dia setiap hari selalu mengantar atasannya atau tamu asing kantornya hingga larut malam. Namun pada malam itu, ia mengakui dirinya sangat letih. Sementara itu, komandan regu dari Ditpam BP Kawasan Batam, Salamun mengatakan, pengemu-

di diduga mengantuk hingga hilang kendali. Mobil naas itu baru bisa ditarik sekitar pukul 10.00 WIB pagi kemarin. ”Sopirnya cewek, dia ngakunya malam itu perasaannya jalannya lurus, enggak tahunya mobilnya sudah terperosok ke dalam hutan yang curam,” katanya.

Akibat terguling hingga menancap ke jurang, kondisi mobil itu rusak parah, badan mobil sebelah kanan kanan hancur. Kaca belakang pecah hingga berantakan. Begitu juga dengan bagian depan mobil terlihat ringsek. Di lokasi, pagar pembatas buatan BP Kawasan Batam terlihat hingga rusak berat akibat ditabrak mobil Avanza tersebut. Hijaunya pepohonan itu juga nampak bertumbangan membentuk jalur jalan masuk selebar minibus. Kepada petugas Ditpam, Desi menceritakan mobil yang dikendarainya terperosok ke dalam jurang sejauh lebih dari 50 meter ke dalam hutan. Ceritanya sebelum kejadian menjelang tengah malam itu, Desi yang sebelumnya berkantor di Sukajadi bermaksud pulang ke rumahnya di San Dona. Usai melintasi lampu merah Simpang Jam, sambung petugas Ditpam, mobil meluncur kencang ke arah Sekupang. ”Kata dia mau cari putaran (U Turn),” jelas Salamun. (cr22)

Pengurus PP PAC Seibeduk Dilantik SEIBEDUK (BP) - Pengurus Pemuda Pancasila (PP) Seibeduk periode 2013-2016 dilantik oleh Ketua Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Batam Syafrizal Ganti Sitorus alias Ucok Cantik, di halaman parkir Panbil Mall, Minggu (24/2) lalu. Zulkifli Nasution kembali terpilih sebagai ketua setelah periode sebelumnya juga memimpin PP PAC Kecamatan Seibeduk. Terpilihnnya Zulkifli berdasarkan rapat bersama segenap anggota PP PAC Seibeduk dan ranting PAC Seibeduk. ”Rapat dengan segenap pimpinan ranting PP PAC Seibeduk kembali memberi kepercayaa kepada Zulkifli,” ujar ketua panitia pelantikan Fahcrizal. IKLAN

Pelantikan pengrus PP PAC Seibeduk disaksian Wakil Wali Kota Batam Rudi, Ketua MPW PP Kepri Muhammad Banjir Simarmata, Ketua Kadin Kepri Johanes Kennedy, Camat Seibeduk Zulkarnain, Wakasat Brimob Kompol Puji Santoso, Kapolsek Seibeduk AKP Zalukhu, Ketua Komisi I DPRD Batam Nuryanto (Cak Nur), anggota DPRD Kota Batam Helmy Hemilton dan Windarti, serta seluruh anggota PP PAC dan tokoh masyarakat Seibeduk. Pada kesempatan itu, Johanes Kennedy selaku Presiden Direktur PT Panbil Industrial Estate Batam, memberikan satu unit ruko untuk sekretariat PP. Sementara itu, Syafrizal minta

segenap pengurus PAC yang baru segera membangun anak ranting dan juga ranting di seluruh daerah yang ada di Kecamatan Seibeduk. ”Saya juga tegaskan PP bukan OKP lagi, tapi sudah menjadi ormas. Yang dulu identik dengan kekerasan dan adu otot, tapi saat ini mengedepankan musyawarah berdasarkan azas Pancasila sebagai ideologi bangsa,” ujarnya. Rudi dalam arahanya juga berpesan agar PP sebagai mitra pemerintah kedepannya sama-sama menjaga keamanan dan ketertiban Kota Batam. ”Apapun ormasnya kalau demi kemajuan Batam tentu kami (Pemko Batam) dukung. Mari kita samasama bergandengan tangan untuk

kemajuan Batam demi terwujudnya Batam Bandar Madani,” kata Rudi. Zulkifli sendiri mengatakan, kalau program PP yang akan diperjuangkan PP Seibeduk adalah bergandengan tangan dengan polisi dan pemerintah untuk mewudkan Seibeduk aman dan tenteram. ”Intinya kami akan jalankan fungsi dan tugas kami sesuai ideologi Pancasila,” kata Zulkifli. Sedangkan Banjir Simarmata mengharapkan agar anggota PP peka terhadap lingkungannya, terutama terkait narkoba dan minuman keras. ”Jika ada anggota yang memakai narkoba atau minum minuman keras, maka akan kita tindak,” tegasnya. (eja)

IKLAN

curian dengan pemberatan dengan hukuman 7 tahun penjara. Pria berbadan kecil dan berambut lurus ini mengaku nekat mencuri sepeda motor karena terbelit hutang. Gaji sebesar Rp 30 ribu perhari dirasa sangat kurang untuk memenuhi kebutuhanya. ”Saya nekat mencuri untuk bayar utang minuman. Karena tak tahu lagi harus cari tambahan bayar utang kemana. Inisiatif muncul setelah putar-putar dan melihat motor Mio,” terang Iman asal Tembilahan ini. Menurut Iman, sepeda motor jenis Yamaha Mio sporti muda dicuri karena tak mempunyai kunci savety. ”Saya kerja di bengkel makanya tahu Mio ini mudah dicuri. Kalau tak ditangkap kemarin, saya berniat mencuri sepeda motor lagi. Tapi sebelum main, saya sudah ditangkap,” katanya. (she)

KARDI dan Sugianto divonis 12 tahun penjara di Pengadilan Negeri (PN) Batam, kemarin (28/2). Keduanya terbukti memiliki 3 ribu pil ekstasi seberat 932 gram. Kardi dan Sugianto juga diwajibkan membayar denda sebesar Rp 1 miliar subsider 5 bulan penjara. Sugianto diajukan ke pengadilan setelah ditangkap di salah satu hotel mewah di kawasan Jodoh pada 26 Agustus 2012 silam. Dari tangan Sugianto polisi dari Polda Kepri berhasil menyita kurang lebih 3.000 pil ekstasi. Polisi lalu mengembangkan kasus tersebut berdasarkan kesaksian Sugianto. Keterangan yang diperoleh dari Sugianto bahwa barang haram tersebut didapat dari Kardi. Setelah dilakukan pengintaian dan melakukan jebakan akhirnya Kardi juga berhasil diringkus di sebuah ruko di kawasan Kecamatan Lubukbaja. Saat menjalani persidangan, Kardi dan Sugianto di depan majelis hakim mengakui kepemilikan 3 ribu pil ekstasi tersebut. Mereka juga mengaku bersalah karena memiliki barang haram tersebut. Kardi dan Sugianto dijerat pasal 114 ayat 1 nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika. Vonis 12 tahun yang diberikan hakim kepada kedua terdakwa lebih ringan tiga tahun dari tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU) Wahyu Sugianto yang menutut bos ekstasi itu 15 tahun penjara. Menurut hakim Reno Listowo, selama persidangan terdakwa bersikap kooperatif dan mereka juga tidak pernah berurusan dengan hukum sebelumnya. ”Selama persidangan terdakwa juga tidak berbelit-belit, sopan selama persidangan dan juga memiliki tanggungan, serta tidak pernah berurusan dengan hukum,” kata Reno. Atas putusan itu, JPU Wahyu meminta waktu untuk pikir-pikir tentang vonis hakim. Sementara majelis hakim memberikan kesempatan kepada JPU dan terdakwa untuk mengajukan banding. ”Silahkan pikir-pikir dulu kalau mau banding silahkan, kami kasih waktu tujuh hari kedepan, kata Reno. Usai pembacaan vonis hakim, Kardi dan Sugianto terlihat bersedih sambil menundukkan kepala. ***


Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013


METROPOLIS Serasa Santai di Taman Sambungan dari hal 21 Wakil Pimpinan Umum Gedung Graha Pena Reni Sanova menyatakan, Garden Cafe ini mengusung konsep yang berbeda dari cafe Solider. ”Cafe ini beda jauh dengan yang di dalam. Kalau yang di dalam itu versi indoor, yang ini (Garden Cafe,red) versi outdoor,” katanya dalam di Garden Cafe, Kamis (28/2). Garden cafe disusun dengan konsep sebuah arena makan terbuka. Dari kejauhan, bentuknya mirip sebuah rumah kaca tanpa

dinding. Atapnya terbuat dari atap plastik yang dilapisi dengan jaring rumah kaca berwarna hitam. Pot-pot kembang plastik tergantung di sela-sela kerangka atap. Di tengah-tengah cafe diletakkan sebuah bangunan air mancur kecil. ”Ruangan ini bisa lah muat sampai 100 orang,” kata Reni lagi. Menikmati makanan dan minuman di cafe ini punya sensasi tersendiri. Semilir angin dan pemandangan yang terbuka jadi nilai plus-nya dibandingkan cafe lain. Benar-benar seperti berada di beranda rumah.

Gas Kota Aliri 30 Ribu KK Menu yang disediakan di cafe ini pun lebih beragam dari cafe indoor. Dan dimasak fresh setiap kali pemesanan. Seperti pisang bakar, tape bakar, juga cake pisang. Cafe ini buka mulai pukul 08.00 WIB hingga 22.00 WIB. “Jadi kami juga menyediakan menu sarapan, makan siang, dan makan malam,” katanya. Garden cafe ini diresmikan oleh Wali Kota Batam Ahmad Dahlan, Kamis (28/2) sore. Kehadirannya sekaligus meresmikan portal batam.futsal.com dan membuka turnamen futsal SMP se-kota Batam. (ceu)

Agung Kabur ke Malaysia Sambungan dari hal 21 Batam Pos di Polresta Barelang. Agung diduga menyebrang ke Malaysia melalui pelabuhan tikus di kawasan Nongsa. “Pelaku itu sudah pemain. Tak mungkin kabur ke negeri orang lewat agen resmi. Pasti lewat pelabuhan tikus,” ungkap sumber itu lagi. Kapolsek Batuampar Kompol Zaenal Arifin mengatakan, pihaknya masih terus melakukan pengejaran terhadap Agung. “Pelaku belum ditangkap. Kita masih terus kejar,” kata Zaenal, kemarin. Menurut dia, pihaknya sempat mendekteksi lokasi keberadaan Agung. Tapi sebelum berhasil di-

tangkap, Agung ternyata telah kabur. “Dia (Agung) berhasil kabur. Namun bagaimana pun kita tetap melakukan pengejaran. Kita juga sudah minta keterangan dari saksi-saksi yang dibutuhkan,” terang Zaenal. Benarkah Agung lari ke Malaysia? “Segala kemungkinan tetap saja ada. Yang jelas, ia terus kita cari,” ujarnya. Hingga kini, lanjut Zaenal, Polsek Batuampar masih mengamankan dua korban aksi kebrutalan Agung, Senin lalu itu. “Kita masih amankan korban untuk keamanan mereka,” katanya. Kapolda Minta Kapolres Proaktif Kapolda Kepri Brigjen Pol

Yotje Mende memerintahkan Kapolresta Barelang Kombes Pol Karyoto segera mengungkap kasus penembakan di Jodoh Square, Senin (25/2) malam lalu. Hal ini demi menjaga keamanan dan ketertiban di Wilayah Kepri. “Jangan sampai hal ini terjadi lagi,” tegas Yotje Mende, Kamis (28/2). Yotje mengatakan polisi wajib mengungkap kasus itu. “Apalagi pelakunya menggunakan senjata api,” bebernya. Usai kejadian itu, jajaran Ditintel Polda Kepri, lanjut Yotje langsung bergerak, mengecek dan melakukan penyelidikan di lapangan. “Apakah senjata gelap, atau senjata legal namun disalahgunakan.” (she/hgt)

Ibunda Rekaveny Tutup Usia Sambungan dari hal 21 dalam usia 68 tahun. Seluruh keluarga Soerya Respationo bertolak ke Depok hari itu juga. Pejabat Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Provinsi Kepri ikut hadir ke rumah duka. Salah satunya, Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) Guntur Sakti.

Diceritakan Guntur Sakti, hilir mudik pelayat tak henti mendatangi rumah duka. Baik itu kerabat dekat maupun pejabat daerah Provinsi Kepri dan Batam. Prosesi pemakaman dilakukan di hari yang sama pada pukul 16.30 WIB. Almarhumah dimakamkan di Taman Pemakaman Umum Pondok Rangun Jakarta.

Dalam keadaan duka, Rekaveny Soerya tampak tegar. Kesedihan menyelimutinya, namun, ia berusaha menahannya. Menurut Guntur Sakti, beberapa bulan sebelumnya ia telah mendengar kabar bahwa ibu dari Wakil Ketua Komisi II DPRD Kota Batam itu sedang tak sehat. Almarhumah memiliki riwayat penyakit kanker. (ceu)

Berkas Hendri Terkatung-Katung Sambungan dari hal 21 kumpulkan bahkan mulai BAP, keterangan saksi dan semua berkas pendukung yang ada kaitannya dengan Hendriyanto,” kata Nuni. Bahkan kemungkinan Kejaksaan Negeri Batam masih akan memanggil Hendriyanto untuk kembali dimintai keterangan.

Bagaimana dengan kemungkinan ada tersangka lain dari anggota KPU Batam yang lain? Nuni enggan menjawab. “Saya tidak mau jawab masalah itu,” katanya. Meski mendekam di penjara, Hendri tetap menjabat Ketua KPU Batam. Ia baru di-non aktifkan jika sudah berstatus terdakwa. Ini membuat proses pemilihan umum yang kini dilaksana-

29

Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

kan KPU Batam terganggu. Pasalnya, semua surat-surat dan dokumen KPU harus diteken Hendriyanto sehingga staf KPU harus bolak-balik kantor KPU dan Rutan. KPU Batam mau tak mau harus pergi ke rutan kelas IIA Batam setiap kali ada surat yang harus ditanda-tangani. Padahal jumlahnya cukup banyak. (ian)

Sambungan dari hal 21 kota,” katanya saat ditemui di Hotel PIH, Kamis (28/2). Saat ini ada sebanyak 100 rumah yang telah mempergunakan aliran gas PGN. Lokasinya terpusat di wilayah Bida Asri I, Batam Centre. Disampaikan Amsakar, Pemerintah Pusat melalui Kementerian Ekonomi Sumber Daya Mineral (ESDM) tengah merancang Detail Engineering Design (DED). Direncanakan, pada tahun 2014, akan ada 30 ribu rumah yang mendapatkan fasilitas tersebut. ”Mudah-mudahanlah. Kalau dari hasil saya rapat dengan Kementerian (ESDM) sih seperti itu,” katanya. Mengenai lokasi 30 ribu rumah untuk proyek tersebut, Amsakar Achmad tidak bisa banyak berkomentar. Ia mengaku, belum mengetahuinya. Pasalnya, kementrian pusat belum menentukan dua titik suplai gas dan jalurjalur penyaluran gas tersebut. ”Kami baru akan merekomendasikan setelah kementrian mendapat darimana dua titik suplai itu. Mereka minta pemerintah kota untuk merekomendasikan dua kelurahan,” katanya. Amsakar menambahkan anggaran untuk proyek ini semuanya berasal dari kementerian pusat. Tak Repot Bongkar-Pasang Regulator ”Harga gas elpiji naik? (Itu) tak ada hubungannya lagi sama saya,” kata Tanto sambil terkekeh. Pemilik RM. Lezat di Komplek Batam Centre Square Blok C lantai 1 nomor 02 tersebut bisa ber-

bangga hati. Di tengah bergulirnya isu kenaikan harga gas elpiji non-subsidi (12 kilogram) saat ini, ia tak lagi risau. Karena ia tak lagi menggunakan gas elpiji untuk usaha rumah makannya. Ia menggunakan gas kota. Dua tahun sudah ia menggunakan gas kota untuk menghidupi sepuluh kompor di rumah makan yang disetel dalam gaya kopi tiam itu. Dan sepanjang itu, ia tak punya keluhan serius. ”Pernah sih suatu kali, tekanan gasnya kecil. Saya melapor ke PGN. Mereka bilang, akan cek dulu. Tapi beberapa saat kemudian, tekanan gasnya sudah normal kembali,” kata pria berumur 32 tahun tersebut. Tanto mengenal sistem gas kota ini dari kerabatnya yang tinggal di Medan. Kerabatnya itu menggunakan gas kota untuk kebutuhan rumah tangganya. Katanya, biaya per bulan tak semahal saat menggunakan gas elpiji. Biaya instalasinya pun tergolong murah. Yaitu, hanya sebesar Rp 1 hingga Rp 2 juta per kepala keluarga. Tanto tertarik. Namun, ia tak tahu ke mana harus mencari perusahaan yang bersedia memasang gas kota tersebut. Ia hanya bisa menunggu. Penantian panjangnya berbuah. Seorang petugas PGN tengah melakukan instalasi di suatu tempat tak jauh dari rumah makannya berada. Petugas tersebut datang ke rumah makannya dan menawarinya untuk ikut memasang instalasi gas kota. Tanto diminta untuk mengisi sebuah kuisioner tentang gas

kota. Di dalam kuisioner tersebut, ia menjawab Ya pada pertanyaan 'Bersediakah Anda untuk memasang instalasi gas kota?’ ”Setelah ditanya, harga instalasinya mahal. Sampai Rp 20 juta. Saya heran. Saudara saya di Medan rasanya tak sampai segitu,” katanya. Pertanyaan tersebut ia lemparkan ke petugas PGN yang tengah melakukan instalasi tersebut. Petugas PGN itu pun memberi solusi untuk menghubungi kontraktor lain yang juga menangani proyek instalasi tersebut. Dengan perusahaan baru tersebut, Tanto dikenai biaya hingga Rp 14,5 juta untuk pemasangan pipa gas kota. Biaya tersebut terdiri dari biaya instalasi sebesar Rp 10 juta dan biaya deposit sebesar Rp 4,5 juta. Biaya deposit adalah biaya jaminan yang diberikan kepada PGN jika sewaktuwaktu konsumen tak sanggup membayar rekening gas. Pemasangan pipa memakan waktu hingga seminggu. Prosesnya adalah membuat sebuah pipa induk yang kemudian dicabangkan ke sepuluh titik kompor yang ada di rumah makan tersebut. Satu pipa kecil untuk satu kompor. ”Sebelum memasang, petugas akan bertanya jumlah titik kompor yang dimiliki,” kata Tanto lagi. Pipa kecil itu memiliki sebuah tuas sebagai pembuka-tutup keran gas. Tuas tersebut juga bisa untuk mengatur besar-kecilnya gas yang dialirkan. Pipa kecil itu kemudian dihubungkan dengan selang dari

kompor. Tak perlu ada regulator untuk menghubungkan selang dan pipa gas. Cukup dihubungkan oleh sebuah cincin aluminium. Namun, kata Tanto, kompor gas yang hendak dipasang gas kota ini harus terlebih dahulu dimodifikasi untuk bisa dialiri gas kota. Pasalnya, gas kota memiliki tekanan yang lebih kecil ketimbang gas elpiji. Namun, api yang dihasilkan gas kota lebih besar daripada gas elpiji. ”Tekanannya menjadi besar karena gas-gas itu kan dibendung dan dimasukkan dalam tabung. Tapi dikeluarkannya sedikit-sedikit. Nah, kalau gas kota itu kan tidak dibendung, jadi ngalir terus,” katanya. Suplai gas untuk gas kota ini datangnya langsung dari PGN. Semuanya dialirkan melalui pipapipa yang sudah tersambung ke kompor. Pengecekan dapat dilakukan melalui meteran yang berada di kotak kepala instalasi. Kata Tanto, suplai gas kota ini tak pernah macet. Ia pun tak lagi khawatir jika suatu saat gas berhenti yang dapat mengganggu proses memasak. Seperti di tahun-tahun sebelum ia menggunakan gas kota. Sejak menggunakan gas kota, tak ada ceritanya untuk membongkar-pasang regulator. Pun tak perlu was-was kalau-kalau gas bocor. ”Awalnya saya memang takut. Karena kan kita tidak tahu kan kalau ternyata ada satu pipa yang bocor halus?” kenang Tanto. Namun, jawaban petugas PGN menenangkannya. ***

Raisyah Harus Dirujuk ke Jakarta Sambungan dari hal 21 Cipto Mangunkusumo, Jakarta. Jika tidak, tumor ganas yang ada di mata Raisyah akan semakin berkembang dan berakibat fatal pada kondisi Raisyah. “Atas saran dari dokter Aris. Raisyah harus secepatnya dirujuk ke rumah sakit yang mempunyai kelengkapan alat seperti RSCM dan Darmais di Jakarta,” kata salah seorang perawat di ruang ICU lantai dua rumah sakit Awal Bross (RSAB) kemarin. Setelah menjalani operasi kondisi Raisyah sudah mulai membaik. Raisyah sudah bisa merespon dan kondisi kesehatanya sudah mulai stabil.

“Tadi dia sudah ada buka mata. Mungkin karena menahan sakit. Kondisinya juga sudah stabil. Karena keadaan sudah stabilah maka dokter menyarankan keluarga pasien membawa ke rumah sakit yang lebih lengkap. Karena di sini tak ada alat-alat kemotrapi dan radiotrapi untuk pasien. Sebaiknya secepatnya dibawa, agar perkembangan tumor bisa dihentikan,” jelas perawat berbadan sedang itu. Kemarin, kondisi Raisyah masih tetep sama seperti usai menjalani operasi. Belum bisa bicara dan bergerak bebas. Meski sudah ada kemajuan setelah menjalani operasi. Mata Raisyah tampak masih tertutup rapat. Namun gadis kecil ini

memberi respon ketika Riana, kembar ibu kandungnya Riani memanggil. “Kakak Raisyah, ini bibi nak. Bibi datang,” ujar gadis berambut ikal ini. Riana tampak menghena nafas panjang sambil mengambil selembar tisu. Dengan sabar wanita berusia 22 tahun ini menghapus air liur Raisyah. “Hei sayang, ini bibi datang tengok kakak. Buka matanya sayang,” ujar Riana lagi. Raisyah saat itu langsung merespon sambil mengengam tangan Riana. Menurut Riana, kondisi keponakanya sudah mulai membaik, walau belum bisa mengeluarkan suara. “Sudah sedikit membaik. Tapi

masih belum bisa membuka mulut. Dia hanya mengangguk dan mengerakan jari-jarinya. Tapi kami semua bersyukur dia sudah ada respon, semoga ada jalan untuk kesembuhan Raisyah,” ungkap Riana. Riana mengaku, keluarganya masih mengharapkan bantuan dari dermawan untuk mengobati sakit Raisyah hingga sembuh. “Dengar-dengar biayanya sangat mahal. Sedangkan kami disini belum ada tabungan untuk membiayai Raisyah. Tadi pagi (kemarin) ada bantuan dari orang Dinas Pendidikan, tapi dia mengatasnamakan pribadi. Berapa jumlahnya saya tak tahu karena dalam amplop,” ungkap Riana. (she)

Dua Tahun Kepemimpinan Dahlan-Rudi

Lebih Dekat dengan Rakyat N

ama pemimpin ini akrab di telinga masyarakat Batam, dalam proses pembangunan dua tahun belakangan ini. Keduanya merupakan pemimpin yang harmonis dalam penampilan publik dan kebijakan pembangunan. Mereka melakukan inovasi dan perubahan untuk menjawab tuntutan masyarakat Batam. Wali Kota, Drs Ahmad Dahlan, MH dan Wakil Wali Rudi, SE, MM akan memasuki tahun ke-3 masa kepemimpinannya membangun Batam. Hari ini, 1 Maret 2013 bertepatan dua tahun kepemimpinan, saat keduanya dilantik sebagai pemimpin kota industri, setelah secara langsung dipilih masyarakat dua tahun lalu. Kepemimpinan keduanya semakin matang, responsif menjawab persoalan masyarakat. Mereka bekerja dan merespon masyarakat, tanpa dibatasi waktu. Mereka siap selalu hadir di tengah masyarakat. Kematangan kepemimpinan ditunjukkan dari kecepatan mereka memberikan solusi (responsif) menjawab persoalan pembangunan. Pada tahun kedua kepemimpinan Dahlan-Rudi ini, menggambarkan kedekatan mereka dengan masyarakat. Mereka memberikan ruang lebih banyak bagi masyarakat untuk berinteraksi. Baik secara langsung dilingkungan warga atau bahkan di ruang kerjanya. Warga yang menyampaikan aspirasi diberikan kepuasan dengan respon yang tanggap. Mereka mendobrak tembok pembatas antara pemimpin dan rakyatnya. Bergerak cepat, keduanya akan turun ke lapangan. Mendengar, melihat, memeriksa dan bertindak atas permasalahan yang diutarakan warganya. Dahlan tidak sungkan untuk menindak aktivitas atau kegiatan pembangunan yang dinilai, merugikan masyarakat. Dia menempatkan kepentingan masyarakat di atas segalanya. Seperti halnya menghentikan aktivitas cut and fill yang berlangsung di seberang Rusun Mukakuning. Tidak peduli, apakah aktivitas itu dilakukan pengusaha besar sekalipun, Dahlan yang terjun langsung melihat ak-

tivitas cut and fill yang menyebabkan banjir, bertindak. Dia mengintruksikan penghentian aktivitas pembangunan itu. Bagi Dahlan, pembangunan harus berdampak positif bagi masyarakat dan bukan sebaliknya, merugikan masyarakat. Dia juga tidak sungkan untuk langsung menemui Ketua Badan Pengusahaan Batam. Teman semasa, sama-sama bekerja di Otorita Batam itu, berdiskusi dan mencari solusi. Tentunya itu berjalan, bukan bagian pencitraan kepemimpinan. Ini bagian dari kesadaran atas tanggungjawab kepemimpinan yang dijalankan DahlanRudi. Mereka lebih dekat dengan masyarakat. Lebih memahami persoalan masyarakat dan untuk lebih cepat mencari solusi atas persoalan, sesuai harapan dan kebutuhan masyarakat. Keduanya menjadikan masyarakat Batam sebagai teman dalam membangun kota tercinta ini. Tidak pernah sungkan duduk di atas lantai, bersandar ke dinding bangunan tua milik warga. Keduanya memberi kesan kepada masyakat, tidak ada batasan antara pemimpin dan masyarakat. Langkah Dahlan-Rudi merespon banjir yang terjadi di wilayah Kecamatan Seibeduk, pada awal Februari 2013, menjadi salah satu contoh. Walau harus menembus angin malam dan jalan berlumpur di antara pemukiman warga, Rudi menyambangi warga. Rudi memberikan penghiburan dan secara spontan, memberikan bantuan untuk warga. Rudi menyerahkan bantuan spontan dari dana pribadinya, untuk membantu warga yang terpaksa menginap di masjid. Penanganan cepat juga dilakukan melalui Dinas Pekerjaan Umum, yang menangani penyebab banjir. Itu hanya satu dari banyak tindakan cepat yang dijalankan Dahlan dan Rudi dalam menangani persoalan masyarakat. Rudi sendiri, yang dikenal selalu berpenampilan sederhana ini, tidak berpikir apakah aktivitas itu untuk publikasi. Dia berpikir dan bertindak dengan pertimbangan, apakah itu menjawab dan menyelesaikan kebutuhan, atau tidak.

F. HUMAS PEMKO BATAM

WAKIL Wali Kota Batam Rudi meresmikan Solar Home System di Subang Mas, Galang. Listrik tenaga matahari ini membantu warga hinterland.

Keduanya tidak cukup hanya mendengar laporan atau tidak cukup hanya memberikan instruksi. Keduanya juga turun langsung untuk merasakan apa yang dirasakan masyarakat. Melihat apa yang dilihat masyarakat. Seperti kejadian saat Rudi secara langsung turun melihat dan mendapati aktivitas penyalahgunaan solar di SPBU Tembesi. Di kota industri ini juga, Dahlan-Rudi menyadari kebutuhan pengusaha dan pekerja. Tepat pada dua tahun kepemimpinanya, Dahlan-Rudi memberikan hadiah Upah Minimum Kota setara dengan Kebutuhan Hidup Layak (KHL), sesuai dengan tuntutan pekerja. Sementara pengusaha akan mendapatkan intensif, berupa kemudahan mendapat pelayanan dalam menjalankan usaha. Dahlan-Rudi ingin mewujudkan apa yang mereka cita-citakan, bersama masyarakat di awal kepemimpinanya. Mereka ingin bersama segenap masyarakat, mewujudkan Batam sebagai Bandar Dunia yang Madani Modern dan Menjadi Andalan Pusat Perekonomian Nasional. Batam kini menjadi sebuah daerah Industri, perdagangan, alih kapal, jasa dan pariwisata yang maju pesat, sesuai visi-misinya. Dahlan-Rudi menunjukkan sebagai dua pemimpin yang sinergis. Tidak hanya sinergis di in-

ternal lingkungan Pemko Batam, namun sinergis juga dengan mitranya, baik DPRD Batam, Badan Pengusahaan Batam, aparat kepolisian, TNI dan lainnya. Dahlan mampu menjembatani kepentingan pembangunan yang dilakukan Pemko dan BP Batam. Kebijakan, tindakan dan sikap menjadi cermin kepemimpinan Dahlan-Rudi. Kepemimpinan keduanya menunjukkan perkembangan signifikan. Sepanjang tahun 2012, keduanya bersama pimpinan SKPD dan jajarannya, serta DPRD Batam, mengeluarkan keputusan pembangunan yang pro masyarakat. Capaian Pembangunan Dahlan - Rudi Objek pembangunan fisik yang sudah berjalan, mencerminkan Dahlan-Rudi pantas jika disebut, tidak hanya dekat secara fisik dan komunikasi langsung dengan warga, namun juga melalui komunikasi melalui program pembangunan bersama masyarakat. Objek pembangunan fisik yang sudah dijalankan dalam setahun belakangan, menunjukkan hal itu. Pada Tahun 2012, pemerintah Batam menjalanakan pembangunan 211 paket proyek fisik dengan anggaran sekitar Rp 136,63 miliar. Terdiri dari 52 persen proyek pembangunan baru atau sebanyak 152 unit. Sisanya proyek revitalisasi, 4 persen, re-

F. HUMAS PEMKO BATAM

WALI Kota Batam Ahmad Dahlan menyalami warga saat mengikuti acara senam pagi Bengkong Smailing Morning, beberapa waktu lalu.

habilitasi/renovasi 17 persen, pemeliharaan 7 persen dan peningkatan proyek fisik sekitar 31 persen. Pemko Batam di bawah Kepemimpinan Dahlan Rudi tahun lalu membangunan balai pertemuan 14 unit, pembangunan gedung sekolah baru 5 unit, gedung serba guna 3 unit dan ruang kelas baru hingga 70 unit. Ini menjawab secara bertahap, kebutuhan fisik dan fasilitas peningkatan pendidikan di Kota Batam. Mengatasi keluhan atas banjir, jalan berlubang dan penerangan di jalan, melakukan semenisasi/ paving sepanjang 6.537 meter, drainase 1,278 meter, pagar 9 paket, perpustakaan 2 unit, semenisasi lapangan/halaman sekolah 3 paket dan lampu PJU 60 titik. Tidak ketinggalan melakukan peningkatan jalan dengan 27 paket, rehabilitasi gedung 15 unit, Poskedes 5 unit, Puskesmas 1 unit dan Puskesmas pembantu 3 unit. Disebut langkah Dahlan-Rudi lebih dekat dengan masyarakat, diiringi dengan capaian kinerja mereka dalam pembangunan. Perjalanan historis Dahlan-Rudi setahun belakangan ini, berimplikasi terhadap Indeks Pembangunan Manusia (IPM), pertumbuhan ekonomi, tingkat inflasi, dan indeks pembangunan lainnya. Sebagai kota industri, indeks

pertumbuhan ekonomi Batam tiap tahun terus meningkat. Pada tahun 2012 pertumbuhan ekonomi Batam mencapai 7,8 persen lebih tinggi dari pertumbuhan ekonomi nasional. Sementara itu indeks inflasi Batam periode Januari sampai November 2012, hanya 1,36 persen. Ini menunjukkan inflasi lebih rendah, dibandingkan periode yang sama tahun 2011 yang lalu, sebesar 3,67 persen. Ini berarti, pendapatan yang timbul atas produksi dan transaksi barang dan jasa di Kota Batam memperlihatkan adanya peningkatan dari waktu ke waktu. Tidak kalah menggembirakan, walau sejumlah negara di Eropa dan Amerika, mengalami krisis, namun Batam mengalami pertumbuhan ekonomi. Selanjutnya, eksistensi Batam sebagai Kota MICE juga memperlihatkan fakta yang cukup menggembirakan. Sektor pariwisata tetap menjadi andalan Batam. Batam menjadi tujuan wisatawan mancanegara terbesar ke tiga di Indonesia, setelah Bali dan Jakarta. Kunjungan wisatawan mancanegara ke Batam. Jika pada tahun 2011, jumlah wisman sekitar 1.007.446 orang, pada tahun 2012, wisman ke Batam, naik hingga mencapai angka 1.215.204 juta jiwa. Keunggulan pariwisata Batam

juga tercermin dari kontribusi langsung sektor pariwisata terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Batam berupa Pajak Hotel dan Restoran, serta Pajak Hiburan tahun 2011yang mencapai Rp 71 miliar atau setara dengan 27 persen dari Pendapatan Asli Daerah. Pada tahun 2012, PAD dari sektor Pariwisata meningkat mencapai Rp 75 miliar. Kecenderungan pertumbuhan ekonomi yang cukup menggembirakan patut kita syukuri dan lanjutkan. Namun, perlu kita cermati pertumbuhan penduduk Batam yang cukup tinggi. Hingga November 2012, penduduk Batam telah mencapai 1. 231. 447 jiwa atau meningkat 8,22 persen, dibanding Desember 2011 lalu. Pertumbuhan penduduk yang tinggi ini berimplikasi terhadap kesempatan kerja, daya dukung lahan, ketersediaan pasokan listrik, air bersih, kuota BBM, perumahan, sekolah, ruang belajar, tenaga guru, serta daya dukung sarana dan prasarana perkotaan lainnya. Sementara angkatan kerja memperlihatkan pertumbuhan tidak meningkat cukup signifikan. Jika pada Desember 2011 tenaga kerja sektor formal yang terdaftar berjumlah 319. 054 orang, maka pada November 2012 jumlah tenaga kerja yang terdaftar sudah mencapai 332.121 orang atau naik sebesar 4,10 persen. Diperkirakan, angkatan Kerja yang bekerja pada sektor informal jauh lebih besar. Itulah sebabnya, perlu diambil kebijakan yang cermat untuk mendorong pertumbuhan investasi swasta di kota Batam, dengan investasi tersebut diharapkan dapat lebih membuka kesempatan kerja. Selain itu, perlu sinergitas semua kalangan untuk menjaga iklim investasi didaerah ini agar tetap kondusif dan berdaya saing. Kedepan, dukungan masyarakat Batam, pengusaha, serikat pekerja, aparat keamanan serta seluruh instansi sangat diharapkan untuk meningkatkan peran dalam pembangunan Batam sebagai Bandar Dunia Madani Yang Modern dan Menjadi Andalan Pusat Pertumbuhan Perekonomian Nasional. (advertorial)


Ada Apa Besok? PERKEMAHAN Sabtu Minggu memberi pengalaman asyik gimana serunya berkemah. Selain itu, bikin makin akrab, melatih kemandirian adan kepemimpinan. Pantengin terus Xpresi Batam Pos besok!

@xpresibatampos

Xpresi Batam Pos

Xpresi Batam Pos, kamu tertarik coba memakai operating system windows 8 dan meninggalkan windows 7. Alasannya?

Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

”Comment” FAJAR KUNAWI asik bget pakai windows 8 tp g da tombol star-y,, maybe nnti udh akan ada... windows 8 luar biasa asixxxxxxx BAYU SETIARBI Sangat Tertarik,, karena saya sekarang juga memakai OS Windows 8,, tampilannya lebih menarik, sudah seperti Gadget. tidak berat juga prosesnya,, Apa lagi ditambah dengan menu-menu yang menarik jika dipasang. Serasa LAPTOP ini sudah jadi Tablet HENDRY ANTONI Lebih bagus, karena sudah diupdate dari kelemahan windows 7.

DELFIE RISMAYETI pengen sih, tapi aku udah lumayan nyaman make winds 7. sepertinya sih yang 8 agak ribet. hehehe

TAHU DONG 73,13% Kurang update sama yang begituan 16,86%

Kenapa kamu pakai windows 8? Anak IT sih, pingin ganti aja Windows7 25,24% ENGGAK PENGEN KETINGGALAN PERKEMBANGAN TEKNOLOGI 57,28% Cuma ikut-ikut teman 14,56% Pengen dibilang paling update 2,91%

VANNY MALISA SDN 005 Lubuk Baja

Ada sebagian Xpresi Kita yang sudah memakai operating system keluaran terbaru Microsoft, Windows 8 di komputer mereka. CICI SRI WAHYUNI, Multistudi High School

RIKO ZKAGE kalau laptop saya bisa,ea ingin skali di upgrade ke os windows 8 cman trgantung dri laptopnya dlu bisa apa tidak dari segi komponen internal dan eksternal

HAPPY BIRTHDAY buat XPRESI KITA yang merayakan ulang tahunnya pada tanggal 1 Maret. Semoga panjang umur dan semua yang dicita-citakan tercapai. Amin.

Update Perkembangan Komputer!

Apakah kamu tahu Windows 8?

MENGIKUTI perkembangan teknologi terbaru memang ada keasyikan tersendiri. Terutama bagi mereka yang sekolah menengah kejuruan yang memilih jurusan teknologi informasi. Bagi mereka sesuatu yang baru perlu dicoba. Salah satunya windows 8, operating system (OS) keluaran terbaru microsoft yang berbasis touch untuk interface, atau lebih dikenal dengan Metro UI Interface yang lebih cepat dan ringan. Windows 8 itu merupakan nama dari versi terbaru Microsoft Windows yaitu serangkaian sistem operasi yang diproduksi oleh Microsoft untuk digunakan pada komputer. Microsoft secara resmi mengumumkan jadwal perilisan sistem operasi terbaru pada 26 Oktober 2012, bersamaan dengan peluncuran komputer perdana yang

MODEL: MAYZALDI ZULYA IZAKI/SMK MULTISTUDI HIGH SCHOOL BATAM FOTO: DESSI SALVIKA/SMK MULTISTUDI HIGH SCHOOL ILUSTATOR: TATA

menggunakan Windows 8. Sebenarnya Windows 8 ini lebih cocok digunakan pada perangkat komputer yang layar sentuh. Walaupun begitu, pada PC atau laptop biasa tanpa layar sentuhpun bisa digunakan. Makanya ada sebagian remaja yang jurusan IT mencoba memakai Windows 8 pada laptop mereka. ”Aku ikut tren, kan windows 8 lagi banyak dipakai sekarang ini. Tapi menurut aku yang lebih penting itu karena OS windows 8 lebih ringan dibanding Windows 7, tapi tergantung spesifikasi komputernya,” kata Benny Setiawan, siswa SMK Multistudi High School. Hal yang bikin betah Windows 8 adalah proses booting lebih cepat sehingga kalau darurat perlu gunain laptop bakal cepat. Jadi waktu tidak terlalu banyak terbuang nunggu. Memang sih masih banyak software yang belum bisa digunakan pada Windows 8, lalu pada Windows 8 game PC-nya masih banyak yang belum support. Kata Alfian Akmal, siswa SMK Mulistudi High School dia pindah ke Windows 8 awalnya gak sengaja. ”Waktu itu Windows 7 yang aku gunakan rusak lalu aku mencoba Windows 8 dan akhirnya ketagihan,” kata Alfian. Selain itu aplikasi-aplikasi pada Windows 8 itu lebih lengkap dibanding Windows 7. Makanya R Devika Anggraeni, siswi jurusan teknologi informasi SMK Multistudi High School mencoba memakai OS Windows 8. ***

SALAH satu kelebihan Windows 8 dibanding Windows 7 salah satunya ketersambungan TONY WIBOWO dengan Kepala Jurusan IT SMK Windows MHS life secara langsung, adanya visual studio dan microsoft 2013. Dan Windows 8 ini ready HTML5, memiliki grafis yg lebih baik, serta lebih stabil asalkan original. Anak IT harus mengetahui dan menguasai Windows 8 karena seorang IT itu harus terus update dan menguasai teknologi terbaru yang terus berkembang. Karena itu disarankan update selalu dengan perkembangan seputar komputer, kalau bisa yang legal. Perkembangan teknologi ini sebenarnya banyak, kalau mau diikuti semua bakal sulit. Makanya tetapkan saja satu topik tentang perkembangan teknologi apa yang akan di-update, diikuti dan didalami. (cici/xpresi)

Apakah kamu punya rencana pindah ke Windows 7 lagi setelah coba pakai Windows 8? Iya, soalnya Windows 8 gak bisa main banyak game 48,00% TIDAK, KARENA UDAH NYAMAN PAKE WINDOWS 8 52,00%

○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○

Daniel Ryan Primadi, Siswa SMK Multistudi High School

Ingin Ikut Perkembangan Teknologi JENIS KELAMIN Cowok 43,45% Cewek 56,55%

JUMLAH RESPONDEN 200 Pelajar SMP dan SMA di Batam

PENDIDIKAN SMP 49,64% SMU 50,36%

USIA 12-14 tahun 37,23% 15-16 tahun 52,47% 17-20 tahun 10,30%

Metode polling cluster random sampling tingkat kesalahan 4,5%. Instrumen polling Kuisioner Close Question

IKLAN

AKU pindah dari Windows 7 ke Windows 8 itu karena ingin mengikuti perkembangan teknologi dan ingin tahu gimana Windows 8 itu sebenarnya. Habis itu aku coba memakai Windows 8. Walaupun kata orang masih banyak kejanggalan yang ditemukan, seperti software dan

driver yang belum cocok sehingga membuat kinerja komputer/laptop kita tidak bekerja maksimal. Setelah aku menginstal Windows 8, akhirnya aku mengetahui kebenaran yang sesungguhnya dari Windows 8 ternyata driver sama softwarenya itu masih bisa kita cari yang

update-an terbarunya. Windows 8 ini emang banyak keuntungannya dan beberapa keuntungan yang aku rasakan yaitu waktu booting/shutdown yang lebih cepat, kurang lebih 10 detik sehingga menghemat waktu kita. Adanya windows store, yaitu sebagai tempat untuk mendownload aplikasi-aplikasi yang menarik. Adanya aplikasi yang apabila komputer/laptop

kita online, kita bisa langsung terhubung ke akun sosial media kita. Fitur search yang lebih optimal, sehingga mencari file tidak begitu rumit. Kalau aku sih untuk kembali ke Windows 7 sama sekali gak ada rencana, karena menurutku windows 8 memiliki kelebihan lebih banyak daripada sistem operasi lain yang pernah aku coba. (cici/ xpresi)

F.KOLEKSI PRIBADI


Batam Pos, 1 Maret 2013 ○

Berawal dari komitmen untuk hidup bareng, pasangan ini siap susah maupun senang dalam bingkai rumah tangga. RATNA IRTATIK, Batam ○

Sop Ayam Rempong Sop ayam rempong ini menu spesial di Cafe NovHo. Sehat tanpa kulit dengan bumbu rempah lengkap. Baca

WOMANIESTA Rasa

NAMA: Acai TTL: Meranti, 05 Januari 1984 HOBI: Fotografi PEKERJAAN: Pemilik La Vensa Photo Studio & Bridal

Istri : Ani Lisa TTL : Meranti, 26 September 1984 Pekerjaan : Stylist Anak: 1. Chris Vanyssa (5 tahun) 2. Viorenssa (3 tahun) 3. Varllen Gabrio (1 tahun) PRINSIP KELUARGA: Komunikasi dan saling memahami.

Berikut tips membina keluarga harmonis ala pasangan Acai dan Ani Lisa. KOMUNIKASI DAN SALING MEMAHAMI Poin ini dirasa cukup krusial bagi pasangan yang menikah 6 tahun lalu tersebut. Pasalnya, berawal dari komunikasi yang baik dan sikap saling pengertian maka mereka percaya dapat saling mendukung baik dalam urusan rumah tangga maupun kesuksesan di pekerjaan.

KEJUJURAN Tak ada hal yang lebih berharga ketimbang kejujuran dari pasangannya. Dimulai dengan kejujuran untuk segala hal, maka yang akan muncul adalah kepercayaan dari pasangan. Selain itu, pasangan ini percaya bahwa dengan kejujuran, mereka dapat meraih ketentraman dalam biduk rumah tangga. TERBUKA Menceritakan apa yang dialami selama seharian kepada pasangan, bagi sebagian orang dianggap biasa. Namun, dari kebiasaan terbuka seperti inilah pasangan hidup merasa dihargai karena dipercaya untuk mendengarkan keluh kesah dalam kehidupan pasangannya. Keterbukaan pula yang membuat satu sama lain tahu keadaan pasangannya, baik itu ketika susah maupun di kala senang. LIBURAN BERSAMA Waktu yang terbuang untuk bekerja setidaknya bisa tergantikan dengan liburan keluarga bersama. Mungkin kuantitasnya tidak sebanyak waktu ketika pasangan bekerja, namun, sedikit waktu yang berkualitas diharapkan dapat kembali meghangatkan hubungan. Jalanjalan ke pantai, nongkrong di mal, atau karaoke bersama adalah pilihan keluarga Acai dan Lisa untuk mengisi serunya liburan keluarga. (rna)

menyepakati untuk berkomunikasi intensif kala menjumpai masalah. ”Kita tunggu sampai kepala dingin, baru setelah itu kita bicarakan. Dan prinsipnya harus saling mengalah, kalau gak ya gak ketemu (solusinya),” ujar pria yang mengaku hobi fotografi tersebut. Dari prinsip semacam itu, pasangan Acai dan Lisa dapat terus bergandeng tangan mengarungi bahtera rumah tangga. Termasuk, ketika Acai berupaya membesarkan dan mengembangkan usaha rumah bridal La Vensa yang dibangun bersama saudara dan keluarganya. Sebagai istri, Lisa ikut ambil bagian dalam tim yang bekerja di bidang jasa layanan rumah bridal sekaligus pemotretan tersebut. ”Kita kan susah waktu awal mau mengenalkan La Vensa ke masyarakat, tapi lambat laun kita mulai dikenal. Selain karena kami menjaga kualitas, kerja tim juga kompak,” kata Bapak tiga orang anak itu. Lantaran intensitas pertemuan di tempat kerja maupun di rumah cukup tinggi, Acai mengaku romantisme hubungan di antara mereka juga tetap terjaga. Dan tak lupa, satu hal yang selalu mereka terapkan untuk menjaga keindahan hubungan yakni dengan membangun komunikasi yang baik. ”Yang penting itu komunikasi dan saling memahami. Gimanapun kondisi kita, istri ngerti begitu juga sebaliknya, maka semua akan berjalan baik,” katanya. ***

Ingin Anak Jadi Dokter FOTO-FOTO : LA VENSA PHOTO STUDIO & BRIDAL

ACAI bersama istri, Ani Lisa saat liburan di China.

Istimewa di Akhir Pekan KESIBUKAN pasangan Acai dan Ani Lisa bekerja dan membangun usaha rumah bridal La Vensa memang cukup menyita waktu. Meski sebenarnya waktu mereka terbilang fleksibel, namun mereka tetap menentukan waktu spesial untuk keluarga. “Biasanya Sabtu-Minggu. Paling kami jalan ke pantai atau nongkrong di restoran cepat saji favoritnya anak-anak,” ujar Acai. Dengan begitu, sambung dia, waktu yang tersita selama hari kerja sedikit banyak dapat tergantikan untuk berinteraksi dengan anak. “Sebenarnya saya bisa mengatur waktu untuk menentukan mau kerja atau gak di hari aktif, tapi kan tetap saja optimalnya pas akhir IKLAN

ACAI mengaku jatuh hati pada sang istri, Ani Lisa lantaran dia memiliki keterampilan komplet sebagai wanita. Bukan hanya cantik, Lisa juga mahir memasak dan perilakunya baik. Terlebih, soal pekerjaan mereka dapat bekerjasama dalam satu tim. Saat itu, Acai adalah fotografer yang juga mengelola usaha rumah bridal dan photography, La Vensa di Ruko Penuin Centre, Lubukbaja. Pekerjaan Acai satu paket dengan sang istri yang menekuni profesi sebagai stylist (penata rambut). Maka tak heran, jika intensitas bertemu dan memahami latar belakang masing-masing menjadikan sejoli ini makin cocok dan memutuskan menikah pada 2007 lalu. ”Dia istri yang baik, jadi ibu juga baik. Semua oke lah,” kata Acai sembari tersenyum di La Vensa Photo Studio & Bridal, awal pekan lalu. Lantaran memutuskan untuk hidup bareng, pasangan ini komit untuk menjalani segala hal juga dalam kebersamaan. Bukan semata ketika berada pada fase sukses, termasuk saat masuk pada kondisi yang tak diharapkan sekalipun mereka akan tetap berjalan dalam bingkai kebersamaan. ”Ya karena mau hidup bareng, mau susah atau senang juga harus bareng,” katanya. Kebersamaan itu pula yang coba mereka bangun kala menghadapi masalah. Dalam hidup, kata Acai, tak ada orang yang tak mengalami masalah, termasuk dalam kehidupan keluarga. Maka itu, Acai dan Lisa

pekan,” kata dia. Jika tak keluar rumah, Acai melanjutkan, pilihan menikmati kebersamaan yakni dengan karaoke bersama. Bagi keluarga ini, tak perlu pergi ke pusat perbelanjaan yang menawarkan tempat karaoke, karena aktivitas tersebut dapat dilakukan di rumah sendiri. “Di rumah ada fasilitas karaoke, jadi kita tinggal naik ke lantai atas (ruang karaoke berada, red) lalu kita ajak anak-anak karaoke-an bareng,” katanya. Dengan begitu, keluarga ini dapat menikmati momen bahagia bersama tanpa harus bersusahsusah keluar rumah atau meluangkan porsi waktu yang besar. (rna)

SAAT ini, buah hati Acai dan Ani Lisa memang masih kecil. Si sulung Vanyssa baru berusia 5 tahun, Viorenssa 3 tahun, dan Varllen 1 tahun. Namun, sebagai orang tua Acai telah menyematkan harapan agar kelak anak-anak mereka bisa menjadi seperti yang dia inginkan. ”Pengennya mereka jadi dokter,” kata Acai dengan senyuman. Profesi dokter, kata dia, termasuk profesi yang diidamkan banyak orang. Selain menjanjikan kemapanan hidup, dokter juga dapat berkontribusi untuk masyarakat luas. Meski begitu, Acai tak ingin buruburu menekankan harapannya tersebut pada sang anak. ”Tapi saya serahkan lagi pada anak, kalau mereka mau ya bagus kalau gak ya terserah mereka. Lagian mereka masih kecil,” ujarnya.

Karenanya, saat ini Acai dan Lisa lebih fokus untuk mengajarkan pendidikan kedisiplinan sebagai bekal mereka kelak. Terlebih, jika pengajaran kedisiplinan dan etika diajarkan sejak dini, pasangan ini yakin anak-anak secara otomatis akan membiasakan bersikap disiplin. Yang juga tak ketinggalan, sambung Acai, yakni pendidikan budaya Tionghoa yang mulai dikenalkan. ”Kita gak ingin lho mereka gak tahu adat atau budaya leluhurnya,” argumen Acai. Pada momen perayaan Imlek atau Cap Go Meh beberapa waktu lalu, anak-anak juga ikut dilibatkan ketika menyambut suka cita pergantian tahun. Sehingga, kata Acai, budaya itu akan melekat dengan sendirinya di benak mereka hingga dewasa kelak.(rna)


Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

KPU Lantik 45 PPK Hari Ini SELATPANJANG (BP) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kepulauan Meranti akan melantik 45 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK). Acara pelantikan dilaksanakan di Kantor KPU Meranti di Jalan Dorak, Selatpanjang, Jumat (1/3) hari ini. “Kalau tidak ada halangan, besok (hari ini, red) kami lantik semua anggota yang kita nyatakan lolos seleksi menjadi anggota PPK dalam pelaksanaan Pilgu-

F. HUMAS PEMKAB MERANTI

KONDISI abrasi di Desa Tanah Merah

F AL AMIN/BP

BUPATI Meranti Irwan Nasir (kiri) berbincang dengan Kabag Humas Yulizar (kanan) saa t meninjau kondisi abrasi pesisir pantai di Kecamatan Rangsang Barat, beberapa waktu lalu.

AL AMIN, Rangsang KABUPATEN Kepulauan Meranti terdiri dari tiga pulau besar, yaitu Merbau, Rangsang, dan Tebing Tinggi. Tiga pulau ini merupakan lahan gambut kering yang rentan terkena abrasi saat air laut pasang. Lokasi yang sering terkena abrasi, yaitu Rangsang, wilayah yang ditetapkan menjadi pulau terluar Indonesia di Selat Malaka. Beberapa tahun ke depan, kawasan ini bisa tenggelam akibat abrasi kalau tidak segera ditangani. “Setiap bulan, lokasi ini mengalami abrasi sepanjang 20 meter. Sejak 1998, sudah lebih dari 5 kilometer daratan bablas di sepanjang bibir pantai akibat hempasan gelombang angin utara. Kami takut dan khawatir, semakin habis daratan di kampung kami, bisa-bisa tenggelam kampung ini,” ujar warga Tanah Merah, Mahadi kepada Batam Pos di IKLAN

desa Tanah Merah, Kecamatan Pulau Rangsang, Kamis (28/2) kemarin. Dia menuturkan, dulunya garis pantai berjarak lebih dari 1 kilometer dari perkampungan penduduk. Namun kondisi ini berubah karena abrasi, jarak pantai ke perkampungan penduduk kini hanya dalam hitungan puluhan meter saja. Bukan hanya di Tanah Merah saja, sepanjang perkampungan di garis pantai Pulau Rangsang mengalami kejadian serupan. “Contoh bangunan SD yang dulunya ada sekitar 100 meter dari bibir pantai, kini tenggelam akibat ombak Selat Malaka saat musim angin utara tiba,” tutur Mahadi. Bukan hanya itu saja, beberapa ruas jalan utama yang menghubungkan antar dusun di Pulau Rangsang juga menghilang akibat abrasi. Mahadi mengatakan, warga Rangsang sudah pernah menanam mangrove jenis kayu api di sepanjang bibir pantai, namun puluhan pohon muda tersebut tak mampu menahan pecahan ombak Selat Malaka saat angin musim utara tiba. ”Tengoklah ombak itu, sekali debur, bisa melongsorkan 5 sampai 20 meter daratan. Lihat tong-

SELATPANJANG (BP) - Dana bergulir Usaha Ekonomi Desa Simpan Pinjam (UED-SP) Sukamaju di Desa Sungaitohor kini tumbuh dan berkembang menjadi Rp 1 miliar. Perkembangan ini signifikan mengingat modal awal hanya Rp 500 juta dan itu pun berasal dari bantuan Pemerintahan Provinsi Riau. Dana bergulir ini kini dipinjamkan ke 165 pemegang manfaat. IKLAN

F. HUMAS PEMKAB MERANTI

Abrasi Telan 5 Kilometer Daratan di Pulau Rangsang

Agus mengatakan, selain pelantikan PPK, KPU Meranti juga kini telah memiliki Sekretaris yang baru, Zahuri. Dia dilantik di KPU Provinsi Riau, Selasa (27/ 2) lalu setelah SK penunjukannya sudah ditandatangani Sekjen KPU Pusat. “Tidak adalagi kendala dalam pelaksanaan tugas KPU dalam menghadapi Pilgubri nanti. Kita sudah punya sekretaris yang bertugas mengelola anggaran operasional dalam setiap tahapan,” tutup Agus. (cr20)

Dana UED-SP Sukamaju Tumbuh Rp1 Miliar

BUPATI Kepulauan Meranti Irwan Nasir melintasi jalan rusak saat mengadakan kunjungan di Kecamatan Rangsang Pesisir beberapa saat lalu. Masih banyak akses jalan antar kecamatan dan desa yang belum diaspal beton di Kepulauan Meranti.

Rangsang Terancam Tenggelam

bri mendatang,” ujar Ketua KPU Meranti, Agus Suliadi ketika ditemui di ruangannya di Selatpanjang, Kamis (28/2) kemarin. Agus mengatakan, proses perekrutan PPK dimulai pada akhir Januari lalu, dan pengumuman dilaksanakan Selasa (26/2) lalu. “Setelah kita umumkan, baru ini saat yang tepat melantik mereka,” ujarnya. Menurutnya, ke 45 anggota PPK ini akan bertugas di 9 kecamatan. Masing-masing lima anggota per kecamatan.

gak dan pancang serta tanggul kayu disana, dulunya itu pemukiman warga, sekarang sudah hampir tenggelam,” ujar Mahadi. Pulau Rangsang merupakan pulau terluar Indonesia di Kepulauan Meranti, kondisinya saat ini membutuhkan banyak perhatian. Kondisi kawasan ini sangat memprihatinkan, selain abrasi yang mengancam, buruknya infrastruktur, juga ditemukan minimnya kesejahteraan masyarakat. “Hingga kini rata-rata masyarakat yang tinggal bibir Pulau Rangsang yang mengarah ke Selat Malaka, masih hidup jauh dari kesejahteraan. Infrastruktur buruk, abrasi terus menggerus pulau hingga menghilangkan kepemilihan lahan bagi masyarakat,” ungkap Ketua Karang Taruna Rangsang Barat, Mardian. Dia mengungkapkan, bila pemerintah menjalankan tugasnya dengan baik dalam mengelola daerah terluar, maka kawasan ini bisa berkembang sebagai kawasan prospek tinggi di Selat Malaka. “Kalau dilihat dari laut, seperti hutan saja. begitu juga malam seperti tidak ada penghuni, gelap, karena belum dialiri listrik juga,” ujar Mardian. Dia mengharapkan semua pihak,

mulai dari Pemkab, Pemprov Riau, dan pemerintah pusat dapat membantu pembangunan segera, khususnya menangani masalah abrasi yang semakin menggerus daratan di Rangsang. Sehingga nantinya daerah terluar tersebut dapat menjadi simbol dan lebih memperlihatkan gairah perkembangan kemajuan Indonesia dari kacamata negara tetangga. Pulau Rangsang memiliki beberapa desa yang memiliki tatanan profesi yang berbeda dengan satu permasalahan bersama, yaitu abrasi. Desa Tanah Merah, masyarakatnya mayoritas nelayan, Desa KedabuRapat pekebun kopi, Desa Sendaur sebagai lumbung pangan, Desa bokor dengan desa wisatanya, dan beberapa desa lainnya. Sebenarnya, pulau ini bisa maju dengan mempoles dan mendukung secara penuh potensi dari setiap desa, hanya saja, sentuhan pemerintah ke kawasan ini dinilai kurang tanggap. “Disinilah peran berbagai pihak membantu membuat program memajukan dan membangun desa. Mohon pemerintah juga segera tanggap atas masalah abrasi ini. Jangan dipandang sebelah mata, pikirkan cara mengatasinya,” ujar Mardian. ***

Ini dinyatakan dalam Musyawarah Desa Pertanggungjawaban Tahunan (MDPT) di halaman SDN 20 Sungaitohor . Laporan hasil ini dihadiri Camat Tebingtinggi Timur, Helfandi, serta tokoh masyarakat dan seluruh pemanfaat UED-SP Sukamaju. Kepala Desa Sungaitohor, Efendi, mengatakan, Dana UEDSP yang sudah dipinjamkan kepada pemanfaat, bergerak di

bidang perdagangan, pertanian, perkebunan, perikanan, peternakan, serta industri rumah tangga. “Berdiri di 2011, pada usia yang masih relatif baru, dengan modal awal Rp 500 juta, tapi dalam satu tahun dana UED-SP yang dikelola meningkat menjadi Rp 1,009 miliar. Ini sangat positif dan diharapkan bisa membantu makin banyak warga penerima manfaat,” ujar Efendi. (cr20)


Batam Pos Jumat 1 Maret 2013

F.YUSNADI/BATAM POS

SAHABAT Yoesman Perdana histeris saat melihat korban di RSUD Tanjungpinang, Kamis (28/2).

Giliran Lis Diperiksa Jaksa W

ali Kota (Wako) Tanjungpinang, Lis Darmansyah ikut diperiksa Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kepri, Kamis (28/2). Ia dimintai keterangan terkait dugaan korupsi dana pemeliharaan dan sewa rumah dinas mantan Wali Kota Tanjungpinang, Suryatati Amanan dan Wakil Wali Kota Tanjungpinang, Edward Mushali.

Baca Giliran ... Hal 40

IKLAN

Rem Truk Kontainer Blong TANJUNGPINANG (BP) Enam mobil dan satu motor terlibat tabrakan beruntun di Simpang Lampu Merah Batu 6,

Dugaan Korupsi Pemeliharaan dan Sewa Rumah Dinas JAILANI, Tanjungpinang

TABRAKAN BE

Lis Darmansyah

Tadi Lis

menjalani pemeriksaan pukul 10.0013.30 Wib Elvis Jhony Kajati Kepri

RUNTUN, MAH

Tanjungpinang, Kamis (28/2) sekitar pukul 10.45 WIB. Pengendara motor Honda Beat BP 3706 TT , Yoesman Perdana, 21, yang kuliah di Stisipol Raja Haji Tanjungpinang, tewas seketika dihantam truk kontainer BP 8321 TB dari belakang. Menurut saksi mata, truk kon-

tainer bertuliskan Larasinga yang dikendarai M Khoiril, 35, ini meluncur dari arah Batu 7 menuju ke simpang Lampu Merah Batu 6. Kebetulan lampu sedang

Baca Tabrakan ... Hal 39

Satu Kursi, 42.124 Suara Kepri Dibagi Tujuh Dapil TANJUNGPINANG (BP) Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kepri merekomendasikan ke KPU Pusat jumlah anggota DPRD Kepri sebanyak 45 kursi di pemilihan legislatif (pileg) 2014 mendatang. Kursi tersebut dibagi tujuh daerah pemilihan (dapil), satu kursi senilai 42.124 suara. ”Penentuan satu kursi itu 42.124 diperoleh dari jumlah penduduk Kepri 1.895.590 dibagi 45 kursi anggota DPRD Kepri,” ujar Ketua Kelompok Kerja (Pokja) Dapil KPU Kepri, Tibrani di sela-sela rapat koordinasi dengan partai

DAPIL JUMLAH KURSI DPRD KEPRI PEMILU 2014 Dapil Kepri 1 Kepri 2 Kepri 3 Kepri 4 Kepri 5 Kepri 6 Kepri 7 Total

Kabupaten/ Kota Tanjungpinang Bintan dan Lingga Karimun Batam A Batam B Batam C Natuna dan Anambas

politik (parpol) peserta Pemilu 2014 di Hotel Bintan Plaza, Kamis (28/2). Adapun dapil Kepri 1 meliputi Tanjungpinang sebanyak 5 kursi dengan jumlah penduduk 210.836. Dapil Kepri 2 terdiri Bintan dan

Penduduk 210.836 243.368 260.478 443.243 424.403 192.683 120.599 1.895.590

Kursi 5 6 6 10 10 5 3 45

Lingga sebanyak 6 kursi dengan jumlah penduduk 243.368 jiwa. Dapil Kepri 3 meliputi Karimun dengan 6 kursi. Jumlah penduduk di dapil Kepri 3 sebanyak 260.478.

Baca Satu ... Hal 40

ASISWA TEWA F.YUSNADI/BATAM POS

S

KECELAKAN beruntun di Simpang Lampu Merah Batu 6, Tanjungpinang, Kamis (28/2) sekitar pukul 10.45 Wib. IKLAN


Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

Trafo Induk Rusak Pemadaman Bergilir di Dabo DEDI ARMAN, Lingga PLN Ranting Dabo Singkep, kembali memberlakukan pemadaman listrik bergilir. Pemadaman ini karena terjadi kerusakan pada salah satu trafo induk mesin di PLTD Setajam. Trafo yang rusak yakni trafo step up 1.600 KVA yang dayanya 1 mega watt (MW). Terkait pemadaman bergilir ini, PLN telah memasang jadwal pemadaman di

sejumlah tempat umum. �Pemadaman terpaksa, karena salah satu trafo induk mesin rusak,� kata Manager Ranting PLN Dabo, M. Hosen, Kamis (28/2). Saat ini, PLN sedang memperbaiki kerusakan. Beberapa alat dalam trafo harus diganti karena terbakar. �Ada salah satu alatnya tak ada persedian di Dabo, hingga harus menunggu dibeli luar daerah. Kalau hari ini alat datang, besok listrik sudah normal kembali,� ujarnya. Atas nama PLN, Hosen meminta maaf kepada masyarakat. Ke depannya pihaknya, akan mening-

katkan pelayanan kepada masyarakat. Sebenarnya dengan mesin saat ini sudah bisa memenuhi kebutuhan listrik masyarakat. Jika tidak ada halangan, alat trafo pengganti yang rusak, datang di Dabo, Kamis (28/2). �Informasinya alat telah dikirim. Jika langsung sampai, segera diperbaiki ,� paparnya. Pemadaman listrik ini sangat dikeluhkan masyarkat. Banyak aktivitas masyarakat terganggu. Apalagi pemadaman bergilir lebih dari empat jam. �Masa satu hari pemadaman bisa sampai lima kali,� kata tukang pangkas di Dabo, Encik. ***

Bidan dan Kepsek Sering Bolos Kerja

Kegiatan lainnya adalah penyerahan salinan putusan MK dari penasehat hukum Pemkab Lingga, Edward Arfa dan Agung Wira Darma ke Bupati Daria. Setelah itu diserahkan bupati kepada Camat Siungkep. (dea)

LINGGA (BP) - Masyarakat Pulau Lalang, Desa Berhala mengeluhkan kinerja bidan dan Kepala Sekolah SD Negeri 016 Singkep yang sering tak masuk kantor. Pelayanan kesehatan masyarakat jadi terabaikan, dan proses belajar mengajar terganggu. Kepala Desa Berhala, Encik Saref Idrus mengatakan, bidan yang ditugaskan di Pulau Lalang jarang di tempat. Banyak masyarakat mengeluhkan kondisi ini kepada dirinya. �Di luar jam kerja, ia tak mau melayani masyarakat berobat. Saya minta pak bupati dan kepala dinas kesehatan mengganti tenaga medis ini. Tak cocok dia tugas di pulau,� kata Encik di hadapan

TANAH

PROPERTY

F. DEDI ARMAN/BATAMPOS

PENASIHAT hukum Pemkab Lingga, Edward Arfa menyerahkan salinan putusan MK tentang Pulau Berhala kepada Bupati Lingga, Daria di Pulau Berhala, Kamis (28/2).

Ajak Warga Jambi di Berhala Bergabung LINGGA (BP) - Bupati Lingga, Daria, mengajak lima kepala keluarga (KK) warga Kabupaten Tanjungjabung Timur, Jambi yang tinggal di Pulau Berhala, Singkep, bergabung jadi warga Kabupaten Lingga. Ajakan ini pascapenetapan Pulau Berhala sah milik Lingga sesuai putusan Mahkamah Konstitusi (MK). �Dari laporan saya terima, di Pulau Berhala ada 5 KK yang warga Jambi. Memiliki KTP Jambi. Saya ajak saudara-saudara dari Jambi bergabung dan jadi warga Lingga,� kata Daria di Pulau Berhala, Kamis (28/2) kemarin. Meski Pulau Berhala sah milik Kabupaten Lingga, warga Jambi boleh tinggal di sana. Lingga dan Jambi, katanya serumpun Melayu dan adanya sengketa wilayah tak boleh memupus silaturahmi. Pihaknya menawarkan jadi warga Lingga agar memudahkan masyarakat Jambi itu proses administrasi. Orang Jambi yang tinggal di Pulau Berhala, Hamzah mengatakan, keluarga besarnya ada di Berhala, ada yang mengantongi KTP Jambi, ada juga warga Lingga seperti dirinya. �Ibu dan bapak saya warga Jambi. KTP-nya Desa Sungai Itik, Kecamatan Sadu. Kemungkinan mereka mau jadi warga Lingga. Soalnya kami sudah jarang balik ke Sungai Itik. Kami memang asalnya dari sana. Kami sudah 12 tahunan tinggal di Berhala,� kata Hamzah. Setelah Mahkamah Konstitusi memutuskan Pulau Berhala milik Kepri, masyarakat Jambi di sana kebingungan proses administrasi kependudukannya. Junaidi, warga Jambi yang menetap di Pulau Berhala menjelaskan, ia dan warga Jambi di Pulau Berhala, telah bermusyawarah setelah beberapa jam MK mengeluarkan status Pulau yang sebelumnya menjadi kebanggaan Jambi tersebut. Menurut Junaidi, dari hasil musyawarah itu, seluruh penduduk Jambi di sana akan menunggu masukan dari Pemerintah Provinsi Jambi, apakah pindah kependudukan menjadi warga Kepri. �Ini berat sekali. Dari hati paling dalam, kami tetap Jambi. Kami menunggu arahan dululah, dan akan kembali bermusyawarah,� ujarnya. Pihaknya belum memutuskan dari 20 jiwa dan 5 KK warga Jambi di kampung ini, tetap di Berhala

atau pindah ke kampung asal di Desa Sungai Itik. Selama ini meski sengketa wilayah antara kedua provinsi, namun masyarakat Jambi dan Lingga yang tinggal di sana hidup akur. Dalam kunjungan ke Berhala,

Bupati Lingga, Daria menyerahkan simbolis e-KTP yang sudah dicetak kepada perwakilan warga. Bupati juga menyerahkan kartu Jaminan Kesehatan Lingga (JKL). Masyarakat juga dibantu beras Pemkab Lingga.

Bupati Lingga, Daria saat berkunjung ke Pulau Berhala, Kamis (28/2). Masyarakat Pulau Lalang sangat tergantung dengan pengobatan di bidan karena jarak ke Dabo Singkep cukup jauh. Apalagi untuk persalinan, keberadaan bidan sangat dibutuhkan. Jika bidannya sering meninggalkan Pulau Lalang, kemana lagi warganya untuk persalinan. �Ini menyangkut nyawa orang. Tolonglah, dicari saja pengantinya,� ujarnya. Ia juga meminta Bupati Lingga, Daria melalui Kadis Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Lingga mengganti Kasek SD 016 Singkep

di Pulau Lalang karena kinerjanya dikeluhkan masyarakat, khususnya orang tua murid dan guru. Kepsek juga sering meninggalkan Pulau Lalang tanpa alasan jelas. �Jangan hanya mengejar jadi kepsek. Ditugaskan di pulau, jarang masuk. Kasihan pendidikan Pulau Lalang,� sebutnya. Masalah pelayanan kesehatan dan pendidikan ini sengaja disampaikannya ke Bupati Lingga agar cepat ada perubahan. Pasalnya, jika dibiarkan pelayanan kesehatan di Pulau Lalang semakin hancur. �Kepsek harus jadi contoh. Kalau dia jarang masuk, nanti guru-guru juga bisa terpengaruh. Murid dirugikan,� tukasnya. (dea)

IKLAN

IKLAN

JASA MAMPET

JUAL TANAH LUAS 500M2, JASA UWTO 30 TH HARGA PERMETER RP. 800.000,- (NEGO) LOKASI SEKUPANG (DEKAT RSOB) YG BERMINAT HUBUNGI :

LIANA (0778) 310 128 JASA MAMPET

Septic/Holding tank, Wastafel, Saluran air, greasetrap, STP

PUNY PUNYAA 3 MOBIL TINJA Alat/Team Clining yg lengkap Hubungi :

@D 12=

0778 - 478618 08127026648 ggg cUT_ddY^ZQ S_]

AHLI MAMPET AHLINY A AHLINYA

SURVEI GRATIS “G3 =Q]`Ud “CQ\ebQ^ 1Yb ; =Q^TY “G QcdQVU\ 3eSY @YbY^W “GQcdQVU\ 3eSY “2QdXeR “9^cdQ\QcY 1Yb “2Y[Y^ CU`dYdQ^[ T\\

=U^WQdQcY

SEDOT WC

Tanpa Bongkar / Kimia BERGARANSI Kerja Cepat / Bagus

HUB : 081364564147 0778-7066556

RUKO BALOI SQUARE, 4 LANTAI, LOKASI STRATEGIS, PARKIR LUAS, SERTIFIKAT JL. BUNGA RAYA, DPN KTR CAMAT LUBUK BAJA - BATAM PEMINAT HUB. 085322338877

PELUANG EMAS

PENGUMUMAN

DISEWAKAN MOBIL

PENGUMUMAN

Mobil Lory

9KN[H[TM JKTMGT VKTP[GRGT YKR[X[N YGNGS JGRGS VKXYKXUGT ZKXHGZGY PT. PRANA BUANA HKXQKJ[J[QGT JO (GZGS 3GQG JKTMGT OTO JO[S[SQGT HGN]G YKZOGV YGTMMGNGT QKHKXGZGT GZGY NGR ZKXYKH[Z JO GZGY NGXGV SKTMN[H[TMO QGTZUX QGSO JO Alamat : Bengkong Harapan I Blok E Nomor 29B No Tel : 0813 6466 6161 6GROTM RGSHGZ KSVGZ HKRGY NGXO YKZKRGN VKTM[S[SGT OTO Tertanda Peseroan

Besar / Fuso Baru Th 2012

LOWONGAN KERJA DIBUTUHKAN - TENAGA KERJA UMUR 25 TH KEBAWAH, UNTUK MEMBANTU BERJUALAN SARAPAN, SYARAT : JUJUR, TERAMPIL, SIPEL & CEKATAN HUB: 087894316886

KEHILANGAN TELAH HILANG - 1 LBR STNK ASLI AN. LAMHOTTUA LIMBONG, DGN NOPOL: BP6445FH, NOKA: MH8BG41CACJ7945864, NOSIN: G420ID855132 HUB: 087894135349 TELAH HILANG - 1 LBR STNK ASLI AN. HANDRY DGN NOPOL: BP 1584 XF, NOKA: PNIIIKF8104019595 NOSIN: 7K0425474 HUB: 08192656414 TELAH HILANG - 1LBR BPKB AN. AHENG. T. LITE ACE NOPOL: BP 1637 XJ, NOSIN: 7K0262406, NOKA: KR42-003158. BG YG MENEMUKAN HUB : 081372360888. AKAN MENDAPATKAN IMBALAN SEPANTASNYA

Bak Panjang Sama Besar dan Lebar .[H[TMO 0811 812 774 0818812121 (Bapak Jeri) 1USV :GTGN 3GY (RUQ 0 4U 9KO 6GTGY



%DWDP 3RV -XPDW 0DUHW

SPECIAL IMLEK

W ANG CAR RENT AL RENTAL HARGA KHUSUS

‰ : '<'4@' 4+= <+25@ :.Š 8+'*? 9:5)1 .:3 6:. SILVER, DP 20JT ‰ : 8;9. :.Š :?6+ 9 9/2<+8 ' : *6 0: ‰ : '<'4@' ¨ :?6+ 9 9/2<+8 ' : )) *6 0: ‰ : 6/)4/) :.Š .:3 ' : 9*. @ )) *6 0: ‰ : .'88/+8 :.Š .:3 )) ' : *6 0: ‰ : 8'< :.Š 6:. )) ‰ . '))58* :.Š 9/2<+8 )) ' : *6 0: (9 128 BATAM) ‰ 9;('8; :8/(+)' :.Š '(; *6 0: ('8/9 051 ‰ 9;('8; /368+@' :.Š .:3 .':).(')1 )) *6 35JT ‰ 4 -8'4* 2/</4' >< :.Š 9/2<+8 )) *6 0: ‰ 4 )+,/85 )) :. ¨ '92/ -52* *6 0: *5;(2+ AIRBAG) ‰ 4 2/</4' > -+'8 :.Š 9/2<+89:54+ *6 0: ‰ 9 -8'4* </:'8' )) :.Š 9/2<+89:54+ *6 0: *SYARAT & KETENTUAN BERLAKU

UNTUK SEWA BULANAN

HARIAN-MINGGUAN-BULANAN * Avanza 2010 * Avanza Veloz 2012 * X-Over SEWA 2 HARI DAPAT DISC FREE ANTAR JEMPUT Lengkap Dengan Asuransi All Risk

JUGA MENJUAL MOBIL BRAND NEW CBU, LEXUS, TOYOTA, DLL DATANG LANGSUNG KE :

0853 6919 0000 0856 6819 0000 0778 - 9155 155

PT. J & J MOBILINDO RUKO PERMATA BALOI DEKAT POM BENSIN, SEI LADI - BATAM

AUTO 3000 CAR RENTAL SERVICE

01. 02. 03. 04. 05. 06. 07. 08. 09. 10. 11. 12. 13. 14. 15. 16. 17. 18. 19. 20. 21. 22.

HARI BULAN ALPHARD FULL OPTION ‘12 3.5JT CALL ALPHARD LUXURY ‘05 2.3JT CALL HILUX DOUBLE CABIN ‘12 10JT NEW FORTUNER ‘12 1JT 11JT FORTUNER ‘10 800RB 10JT FORTUNER ‘06 650RB 8.5JT NEW INNOVA ‘10-11 400RB 6JT INNOVA ‘05 350RB 5JT NEW AVANZA-XENIA ‘12 300RB 4.5JT AVANZA ‘10-11 300RB 4.2JT RUSH 350RB 5.5JT LANDCRUISER PRADO 500RB 6JT NEW YARIS ‘10 400RB 5.8JT KIJANG KRISTA / LGX 250RB 3.5JT SUZUKI SWIFT 2009 350RB 5.5JT GRAND LIVINA ‘08 350RB 5.2JT NEW LIVINA X-GEAR ‘10 400RB 6JT HONDA NEW CRV ‘12 PUTIH 800RB 10JT HONDA NEW CRV ‘08 650RB 9JT HONDA NEW JAZZ ‘09 400RB 6JT HONDA JAZZ 350RB 5JT SUZUKI CARRY PICKUP ‘11 200RB 3JT ASURANSI ALL RISK, ANTAR JEMPUT GRATIS, BESERTA SOPIR / TIDAK TERIMA KARTU KREDIT/DEBIT

0778-701 3000 / 706 3000 0852 7211 3000

KOMP. TRIKARSA EQUALITA BLOK J NO.4-5 PASIR PUTIH, ARAH OCARINA

DIJUAL

048403

DIJUAL CEPAT (BU)

048111

H. JAZZ IDSI ‘04

Auto, biru, pajak baru harga 112jt nego hub : 081277411105

06805

H. JAZZ VTEC ‘07

auto, hitam, pribadi, harga nego, hub : 087791156859, sekupang Batam

DIJUAL

047587

07140

048521

htm met, auto, 1.5cc, jazz S AT ‘08, abu2 met, 1.5cc, hub : 082145252671 / 08127718167

hitam metalik, APV Arena gx 1.5 at ‘11, hitam, Mazda 2 R, 1.5 AT ‘10, putih (bs klr btm), hub : 081261019289/ 0812 77071979, PIN : 271E23BC

AFANIKS 2

048493

H. NEW CRV ‘11

hitam, KM 8000an, jrg pkai, 2.4cc, BP cantik, hrg 283jt nego, CRV ‘07, hitam, 2.4cc, TV, DVD, bs klr btm, 240jt nego, DP 25%, proses cpt, hub : 5189222 / 082171561919 / 082169233322, blkg psr mega legenda E2/23

hitam, bisa keluar batam, KM 46000, auto, harga 255jt nego sampai jadi, hub : 082392688809

putih, hrg 260jt nego, auto, CRV 2011, auto, hrg 280jt nego, hub : 081364140234 / 081270278004

READY STOCK

READY STOCK

DIJUAL

048293

NEW TYT LIMO

Khusus Taxi, hrg 160jt an Uang Muka 40jt an, Hub : Mangunsong 081364649393

048179

DIJUAL - READY STOCK

07699

TYT KIJANG UNSER 1.5 MT ‘01 pajak masih panjang, merah maroon, kondisi mulus, pribadi, harga nego, hub : 08117006008 / 08117700427

047751 pajak baru, sudah Z, warna putih, bensin, harga 19jt nego, hub : 081372676690

abu2 metalik, pajak baru bayar, KM 35.000, kondisi 98% sprti baru, tangan pertama, hrg nego, hub : 082122888803 / 081270912346

DIJUAL CEPAT

DIJUAL CEPAT

050783

048520

048134

TYT CORONA ‘99 AUTO

w. gold, tv, dvd, jok kulit, harga 80jt hub : 081364201289

TYT UNSER ‘01 AUTO

w. merah, siap pakai, kredit DP 20jt, tyt lite ace ‘97 manual, siap pakai, kredit DP 18jt, hub : 081270004619

COROLLA CRYSTAL SE ‘97

saloon, w. biru donker, jok kulit, mulus, bersih luar dalam, pribadi, pajak lama, hrg nego, hub : 085322229653

06042

OVER KREDIT (BW)

DIJUAL

05572

manual, w. biru, sdh z, jok kulit, sunroof, pemakai pribadi, kembali DP 20 jt nego, sdh jalan 7 buln, Hub : 0812 7534 0005

hitam & silver, bs kluar batam, hrg 130jt, T. Rush ‘07, silver, 158jt nego, DP 25%, proses cpt, no sms, hub : 5189222 / 082171561919 / 082169233322, blkg psr mega legenda E2/23

READY STOCK

048197

dan Kijang, 250.000, Harian, Mingguan, Bulanan. Hub : 0813 6497 1136.

DIJUAL

Warna Gold, Kondisi Mulus Harga 260jt nego Hub : 0811702329

2 pintu, full modif, manual, 1.6cc, engine twin cam4, throttle, techometer jasma, stir rcing, auto gadget, VR 18�, GPS, TV, tape touchscreen, Hub : 081270270004

DIJUAL

050795

VIOS LIMO NEW MODEL ‘07

harga 125jt nego, Tyt vios limo 2005 harga 96jt nego, hub : 081294285626

manual, pemakaian pribadi, harga 118jt nego, hub : 081372463880

READY STOCK

07692

048075

cashback 3 jt, Tyt. Fortuner, semua type ready, all new yaris, Dyna, Vios, hrg special, Hub : Dedi Setiawan - 0812 7712 5153, 0857 6510 3565, PIN BB : 27B536ED

wrn hitam, 3,0cc, istimewa, murah hanya 99 jt, Hub : 0812 70 123 130

DIJUAL

07004

H. CRV ‘11 Auto, 2.4cc, w. hitam mocca, hrg 285jt hubungi : 081270278004

DIJUAL

READY STOCK

048241

048532

DIJUAL

048500

TYT RUSH ‘09

2 UNIT TYT HARRIER 2001 kondisi oke, 3000cc & 2.2cc harga nego hub : 081364008282

hitam metalik, kondisi mulus, pemakaian pribadi, harga nego, manual, hub : 07787888-080 / 0811703351

DIJUAL

DIJUAL CEPAT

048190

asli, kepala bulat, sdh z, 2 ton, N. Cabstar ‘97, asli, sdh Z, M. Canter ‘93, 2 ton, M. Canter ‘97, 3 ton, mata kucing, sdh Z, dll, hrg murah, bisa cash & credit (nego), hub : 081364908966

TYT CORONA ABSOLUTE ‘97

tangan pertama, body & mesin masih 90% original, harga nego, hub : 0823 9278 2622

DIJUAL CEPAT

4 UNIT AVANZA S ‘09/’10/’11

TYT DYNA ‘97

DIJUAL

048498

TYT RUSH S AT ‘10

hitam, pajak baru, KM rendah, jok 3 baris, 175jt, H. jazz ‘05 auto, hitam, jok kulit MBtech, mbil pribadi, sgt terawat, 117jt, nego smpai jadi hub : 0778-6057172

DIJUAL

1 unitn tyt veloz, bs klr btm, an pmbeli, hrg nego, s. x-over ‘09, kndsi bgus, hrg nego, hub : 085272102996

TYT ALTIS 1.8 ‘00 AUTO hitam, full audio, jok kulit, DP 30jt, T. Corona GLi ‘99 auto, silver, DP 20jt, T. Corolla GLi kristal ‘97 auto, silver, DP 20jt, hub : 08127771588 / 082173219898

DIJUAL MURAH / PINDAH TUGAS

047735

TYT ALTIS ‘01 AUTO

DIJUAL TT / KREDIT

048086 G Auto & E Auto, hrg 150jta an DP murah, hub : 081364649393

Z, silver, mulus luar dalam, harga nego hub : 081364083756

Corolla ‘97 AT/MT, crystl & non crstl, Lancer ‘97, AT, Civic ‘97 AT, N. Sunny ‘97 MT, mlus & bgus, csh nego, kredit, DP 20jt, hub : 081364025891 / 081375447007

HONDA JAZZ 2007 AKHIR

W. silver, pajak baru, kondisi ok, ex wanita, tanpa perantara, hub : 0811771778

NEW AVANZA

TYT ALTIS ‘01

DIJUAL

HONDA CRV ‘00 ‘01 ‘02 ‘08

3unit H Jazz, w pilihan, 3unit Accord, H Civic Sir, w htm, 3unit lancer, 4unir spacewagon, 3unit Odyssey, Rush, BMW X5, w silver, sdh Z. Hub : Ruko Merapi Subur A1 No.1&2, Bt Aji & Taman eden park, depan plamo garden No.11&12 batam centre. 0813 7227 1888

DIJUAL

07459

06598

TYT. HARRIER TH’01

2400cc, auto, KM 21.000 hub : 0811691647 / 08117002882

H. JAZZ VTEC 2006

DIJUAL

NEW TYT. AVANZA TH’13

041709

DIJUAL CEPAT

bs klr batam, mulus, jok kulit, ban & velg racing baru, pajak januari, harga nego, hub : 0778-7518818

HONDA CRV TH’01

silver, mulus luar dlm, hrg nego, Hub : 0811 7768 73

DP MULAI 10JT KE ATAS

1 UNIT HONDA CRV ‘11

merah, auto, bisa keluar batam, harga nego, hub : 081365794448

06562

TYT AVANZA ‘07

DIJUAL

05778

048139

05752

TYT LEVIN SPORT ‘98

06688

silver, sudah Z, harga 100jt hub : 08127752272 / 081275302217

HONDA JAZZ IDSI ‘04

DIJUAL / TT

DIJUAL

H. CRV ‘02

DIJUAL

TYT AVANZA G AUTO ‘13

semua warna, DP hny 35jt an, bs cash ataupun krdit, prses mudah & cepat, hub : GULLIT NGANTUNG 081270288000

DIJUAL CEPAT

050780

TYT.HARRIER LEXUS ' 04

W. merah & hitam, kondisi mulus, bs klr batam, harga 113jt, hub : 08566536633 / 081270207788 (arah ocarina)

04823

DISEWAKAN

DIJUAL

041720

2 UNIT H. JAZZ IDSI ‘04, AUTO

TYT CORONA GLi ‘97

auto, w.biru donker, VR, pajak lama, kondisi ok, harga 69jt nego, hub : 081372508488

AVANZA, XENIA TH’13/’12/‘11

DIJUAL CASH / KREDIT

DIJUAL

Manual, 1.5cc, model ‘94, mulus, hitam, jok kulit, VR 17�, pribadi, hrg 45jt nego, hub : 081364737230 / 085356599329

048404

5 UNIT AVANZA G, MT ‘09 AKHIR

manual, w.hijau tua, harga 55j. Hub: 0856 651 2341

050766

GREAT COROLLA ‘92

PUTIH BLACK MIKA

05159

HONDA CIVIC TH’97

DIJUAL CEPAT

H. STREAM 1.7 ‘02 AUTO

hitam, pajak baru, jok kulit, DP 25jt, T. RAV4 ‘98, auto, silver, DP 20jt, Accord ‘00 auto, silver, DP 20jt, hub : 08127771588 / 082173219898

048488

Hanya 118jt + h. crv ‘00 + h. crv ‘02, bs klr btm (full sound system, ada DVD, TV) + h. civic vti 1500cc, auto, hitam, th ‘97, hub : 0811691389

HONDA CIVIC SIR TH’98

048087

HITAM BIRU TUA & SILVER PUTIH

H. CRV ‘01 AUTO (MODEL ‘06)

hitam met, auto, Jazz s ‘08, abu2 met, 1.5cc auto, Avanza s ‘10, hitam met, manual, Avanza g ‘09, manual, Lancer ‘99, auto, 1.6cc, Galant ‘97 2.5cc hub : CV sandom jaya, 082145252671 / 08127718167

AFANIKS AUTO & ACCESORIES

048016

TYT AVANZA S MANUAL ‘11

merah, KM 26.000, TV, DVD, full accesories, kondisi 98% seperti baru, harga nego, hub : 081270912346 / 082122888803

DIJUAL

Manual, VR 17, sound system, AC dingin, sdh reg Z, kondisi Ok, harga nego, hub : 085364442006

DIJUAL CEPAT

047590

TYT RUSH S MATIC ‘10

DIJUAL MURAH/BU (CASH/KREDIT)

HONDA JAZZ IDSI ‘04

BIRU TUA PUTIH HIJAU TUA SILVER HITAM HIJAU SILVER

06120

H. NEW CRV 2.4 ‘09 AUTO

DIJUAL

047757

1 UNIT COROLLA LIMITED ‘94

048489

ALL NEW AVANZA

G Auto & E auto, disc gede-gedean paling murah di kelasnya, hub : BEST, 081372766588, PIN : 27CDC558

DIJUAL CEPAT

047591

TYT LITE ACE ‘90

READY STOCK TH 2013

07695

AVANZA VELOZ G 1.3 AT ‘13 ptih / htm, Avanza S 1.5 AT ‘08 / ‘11, slvr / htm, Yaris S Lim. 1.5 AT ‘11, slvr (bs klr btm) hub : 0812 6101 9289 / 0812 77071979, PIN : 271E23BC

DIJUAL CEPAT

047596

ALL NEW AVANZA ‘13

Tersedia G, Auto & E, Auto, DP dimulai 30jtan, proses mudah & cepat, hub : JONI LU 081270128866

DIJUAL CEPAT

W. gold, tangan pertama, beli baru di batam, hrg 265jt, H. Civic Sir ‘98 auto, silver DP 20jt, hub : 08127771588 / 082173219898

047565

HONDA CRV ‘10

NISSAN ALMERA 1,5 NISSAN TEANA 200XL LEXUS RX 270 HK STYLE JOYLONG 16 SEATER (MESIN TOYOTA) MITSUBISHI LANCER EX 2.0 GTS

merah met, bs klr batam, pajak sampai januari 2014, harga nego sampai jadi, hub : 081364083756

DIJUAL

merah, auto Z, 76jt, Accord ‘97, 52jt, Accord ‘00, 66jt, Z, hub : 475757 / 081270114101 / 0821 7156 1919, no sms, ruko manalagi E No.1&2

048405

DIJUAL

auto, merah ferrari, sdh z, mulus, sdh bodykit, ac dingin, hrg 64jt, hub : 081277072345

HITAM MET SILVER MET HITAM MET MERAH MD.MET HITAM MET (PPN) BIRU

TYT. LAND CRUISER CYGNUS ‘98/00 TYT. HARRIER 2,4 ‘01 HONDA ACCORD 2,0 ‘00 HONDA ACCORD 2,0 ‘00 HONDA CIVIC VTIS ‘00 HONDA CIVIC EXI ‘97 HONDA CRV 2,0 ‘00

048083

H. STREAM ‘02

DIJUAL TT / KREDIT

MOBIL - MOBIL KHUSUS BATAM (PLAT Z)

ORANGE (PPN)

MOBIL - MOBIL BARU (CBU) - READY STOCK

DIJUAL CEPAT

048394

H. CIVIC SIR ‘98

050790

H. CRV ‘08 2.4CC

KIA SPORTAGE ‘10 NISS. X-TRAIL ‘09 SILVER MET (PPN) HONDA CITY ‘07 IDSI HONDA CITY ‘05 VTEC HONDA JAZZ IDSI ‘05 HONDA JAZZ VTEC ‘05 DAIHATSU TERIOS TX EXTRA ‘10 T. NEW DYNA 2 1/2 TON BOX ‘07

(0778) 455 289, 721 1189, 0853 7659 0440

OVER KREDIT

DIJUAL CEPAT

048115

H. CIVIC ‘00

ex cewek, 2400cc, w. coklat metalik, kondisi mulus, hub : 082121281112

050778

H. JAZZ VTEC 1.5 AT ‘07

MOBIL - MOBIL BISA KELUAR BATAM

048114

HONDA CRV ‘11

DIJUAL CEPAT

HONDA JAZZ IDSI ‘04

AFANIKS AUTO & ACCESORIES

048490

wr n gold metk, jok kulit, VR, bs klr btm, hrg 112 jt nego, Hub : 0811 7013 89

KOMP. PERTOKOAN GALAXY BLOK A NO. 7-8 BALOI TELP.

DIJUAL

048536

HONDA CITY TH’03

DIJUAL

HONDA JAZZ IDSI TH '04

W putih , jok kulit , Ex wanita (bisa keluar batam kondisi mulus). Tanpa perantara Hub : 0823 92590001

DIJUAL

K - AUTO MOBILINDO

DIJUAL

048074

TYT UNSER ‘01

w. gold, bersih luar dalam, pakai tv, pajak lama, bisa bantu kredit, harga nego, hub : 082387147733

TYT. YARIS TYPE S TH’08 bs klr btm, wrn hitam, Hub : 0811 7011 266, 0813 7211 1126


%DWDP 3RV -XPDW 0DUHW

READY STOCK

06666

06666

06666

06666

AGUNG AUTOMALL SEKUPANG

AGUNG AUTOMALL SEKUPANG

All New Tyt. Camry Hub : Yanti 0852 6144 7252

All New Tyt. Innova Hub : Syafriandi 0813 7892 2576

AGUNG AUTOMALL SEKUPANG

AGUNG AUTOMALL SEKUPANG

All New Tyt. Dyna Hub : Ramon 0812 7044 3222

AGUNG AUTOMALL SEKUPANG

All New Tyt. Yaris Hub : Khairul 0812 6600 9519

All New Tyt. Rush Hub : James 0852 6453 0500

DIJUAL CEPAT

Auto, merah, 1600cc, pajak baru, VR, DP30jt, perum Anggrek Sari Blok E1 no.9, btm ctr, 0812 7000 2121

DIJUAL CEPAT BU

048135

TYT ALTIS

warna merah maroon, auto, sudah registrasi Z, harga 112jt nego, hub : 082392688809

103jt nego / Krista ‘01, auto, 95jt / H. oddysey ‘01, stir kayu, 81jt / H. CRV ‘98, auto, 79jt. hub : 081287540666 / 085668606268

warna putih, kondisi terawat, sdh reg z, hrg nego, Hub : 0853 8071 8191

TYT DYNA

050770 auto, w.hitam, hrg 105 jt nego, Hub : 0813 7212 3638

DIJUAL

041935

047887

TYT HARRIER 2.4CC AT ‘02

z, full panel kayu, N. cefiro ‘99 asli, gold, 2.0cc, Z, double airbag, N. Grand livina, XV, silver, 1.5cc, BP ‘09, H. Odyssey ‘06, silver, 2.4cc, BP, bs klr btm, hrg nego, hub : 082174648768 (TP)

Warna Putih, Harga 21Jt Nego, Peminat Serius Hubungi : Gustaf, Telp. 0778 704 7358

DIJUAL

050774

TYT COROLLA LIMITED ‘92

DIJUAL

06563

TYT. COROLLA GLI TH’98 1,6cc, auto, lampu biasa, w.hjau mtk, VR, jok kulit, pajk baru, terawat, jarang pakai, hrg 59,5 jt nego, Hub : 0812 7704 927

Avanza ‘10, tipe G, H. odyssey ‘01, T.picnic ‘99, N. Cefiro ‘01, hrg nego, hub : 081270712345

DIJUAL CEPAT

READY STOCK

DIJUAL

DIJUAL

JUA

OVER KREDIT

DIJUAL

050773

gold, mulusluar dlam, bs klr btm ac dingin, harga 111jt, hub : 081277072345

DIJUAL CASH & KREDIT

06816

gred, silver gold, mulus, ban baru, VR 16, pajak baru, februari, Z, hub : 085374335557 / 085374337779

TER

tersedia bak besi, box, dump, dll. Free Oli, Free service sampai 30rb KM, DP kecil, info lengkap hub : 0778-7288767 (FANG FANG)

TYT AVANZA ‘05 AUTO

Bensin, cargo, manual, 62jt nego, hub : 087791011791 / 081270005569

DIJUAL

DIJUAL CEPAT

silver, bisa keluar batam, auto, pajak baru, harga 100jt nego, hub : 081364495400

manual, solar, Z, w. putih, mesin prima, kondisi mulus luar dalam, siap pakai, hub : 085365782288

06911 Auto, double gardan, hrg 85jt nego. Hub : 0812 7787 728 / 0812 7027 8004

DIJUAL

READY STOCK

050777

T.DYNA 125LT DUMPTRUCK ‘04

putih, pajak hidup, terawat, sdh Z, kondisi mesin sgt OK (maaf tanpa perantara), hub : 08127034100 / 082171679959

hrga 140jt, hino dutro 130HD bak besi 2010, 175jt, T. dyna 115et bak rangka besi 2003, 115jt nego atas nama / bs klr btm, hub : 085374008016

DIJUAL / OVER KREDIT

DIJUAL CEPAT & MURAH

DIJUAL

silver gold, pajak hidup, harga nego, hub : reza 081266598881 / 081261028881

DIJUAL

05572

TYT KIJANG KRISTA 2.0 AT ‘02

W. gold, jok kulit, mulus, bs klr btam, hrg nego, hub : 081261019289 , PIN BB 271E23BC

DIJUAL

OVER KREDIT

TYT HILUX SHUF TH’98

Dyna, Vios, Yaris, Rush, Veloz, indent tidak lama & dapatkan info promo, 0778-7841666 / 081277294444 (kaka) Pin BB 25B78B56

07067

07668

DIJUAL

READY STOCK

surat ‘95, manual, 1,5cc, putih mutiara, VR, jok kulit, CD, pajak baru, kondisi sgt mlus, nopol pilihan, 50jt nego, Hub : 085356397771

TYT CORONA GLI 1.6 TH ‘97

TYT AVANZA ‘08 AUTO

silver, mulus, bgus. S. APV ‘10, abu2, mlus & bgus, auto, DP 35jt cash, nego, credit Rp. 35jt, hub : 081364025891 / 081375447007

PT. AGUNG AUTOMALL TOYOTA BATAM

DIJUAL

TYT HIACE ‘96 MT

DIJUAL

048138

T. LITE ACE ‘97

07491

TYT KIJANG KRISTA ‘02

048175

TYT. COROLLA SE SALOON TH’96

048110

TYT LITE ACE ‘97

hitam, harga nego, hub : 0811773006, sekupang - batam

06607

ALL NEW TYT. DYNA

06666

048121

TYT YARIS S LIMITED ‘06

PROMO AWAL TAHUN

w aquablue, grey, hrg 143jt A/N pembeli & bs klr Btm. Hub : 0812 7020 7788 / 0856 653 6633(arah costarina.)

TYT AVANZA S ‘09, ‘08, ‘07

Hitam, kndisi sangat mulus, H. CRV ‘00, AT, silver, mulus luar dalam, hub : 08127004041 / 7052525 / 081372357200

wrn silver, kondisi full original, Hub : 0811 7011 266 / 0813 7211 1126

041934

050779

TOYOTA LITE ICE TAHUN 1989

DIJUAL CEPAT

07069

TYT. RUSH TYPE S TH’10

2 UNIT TYT AVANZA TIPE S A/T ‘09

DIJUAL

06683 TYT.LAND CRUISER TH’92

DIJUAL

06105

T. PICNIC ‘02 2.0CC HITAM

DIJUAL

Dump Truck Pasir & sampah, Box & bak terbuka, Dp sangat ringan dan diskon gede-gedean, proses 1 hari kerja, gratis biaya servis, Hub : 0812 7028 8000 (GULLIT NGANTUNG)

wrn hitam, auto, ex. pribadi, utk krj, Hyundai Sonata’01, w. abu2, auto, hrg nego, Hub : 0813 648 10848, 0813 6426 8220

All New Tyt. Fortuner HUb : Piko 0812 7014 6221

DIJUAL

048075

TYT. VIOS TH’03

DIJUAL CEPAT CASH, KREDIT / TT

07077

TYT CYGNUS TH’01

READY STOCK

048075 auto, wrn hitam, hrg 144 jt nego, Hub : 0853 7422 1423

All New Tyt. Vios, Khusus Taxi, DP 50jt, angsuran 3.5jt, termasuk argometer, cat, SPJK, lampu mahkota, logo, Hub : Dedi A 0852 6363 3434

DIJUAL

TYT.AVANZA TYPE S TH’09

auto, silver, VR, jok kulit, mulus & Corolla EX Saloon ‘96, auto, merah, VR, kndisi sgt mlus, hrg nego, hub : 081270167037 / 08127033157

047563

KIJANG LGX ‘04 AUTO

DIJUAL

050771

DIJUAL

All New Tyt. Avanza Hub : Syafril 0852 6400 3030

DIJUAL

CORONA GLI LIMITED ‘98

KREDIT / TT / GS AUTO BT AJI

052940

TYT SPACIO ‘01

READY STOCK

AGUNG AUTOMALL SEKUPANG

DIJUAL CASH & KREDIT

050765

READY STOCK

06666

050755

silver, auto, A/N, bs klr btm, hrg 155jt Hub : 081364021112 / 085226627788

READY STOCK

AGUNG AUTOMALL SEKUPANG

hitam, jok 3 baris, masih mulus, a/n, bs klr batm, harga 156jt, hub : 081270207788 / 08566536633

AVANZA ‘11

READY STOCK

06666

048116

05524

READY STOCK

AGUNG AUTOMALL SEKUPANG

TYT RUSH S ‘08 AUTO

DIJUAL CASH / CREDIT

READY STOCK

06666

DIJUAL CASH / KREDIT TT

048190

READY STOCK

2 UNIT VELOZ TRD SPORTIVO

2013, auto, w. putih, harga 186jt , hub : 0812 7020 7788 / 0856 653 6633 (arah ocarina)

CREDIT / TT/ GS AUTO B.AJI

06003

INNOVA’05 / ‘06 TYPE G

KIJANG KRISTA 2000 AKHIR

Silver, Kijang krista ‘04, biru, Lancer ‘97, harga nego, Hub: 0812 70712345

auto,1.8cc, mulus, bs klr btm, 97jt nego, H. Oddysey ‘01, auto, stir kayu, ram stainless, 83jt nego, Hub : 0812 8754 0666, 0856 6860 6268

DIJUAL CEPAT & MURAH

DIJUAL

L

05765

06584

T. WISH 2003 AKHIR

silver, kndsi mulus, bisa keluar batam dan mutasi, pajak baru, hub : 081372078900 & 085364565831

048074

Ready Chassis, dump truck box, bak besi, dll, DP dimulai 10%, tenor 1-4 tahun. Hub : 0812 7012 8866 (JONI LU)

DIJUAL

w.putih, hitam, silver, dark grey, silky gold, auto, bensin & solar, TDP 70jt-an, angs 7jt-an, Hub : JONI LU - 0812 7012 8866

w.biru, interior wrn cream, sdh pjk panjang, Hub : 0811 7011 266, 0813 7211 1126

asli, 2400cc, wrn putih, sunroof, Hub : 0811 7011 266, 0813 7211 1126

hitam, pajak baru (Z), kond OK, harga nego sampai jadi. Hub : 0812 700 2071

tangan prtama, warna gold, kond. mulus, velg racing hrg 110jt, hub : 085765127798 / 081313887658 / 085765126554

DIJUAL CEPAT

DIJUAL CEPAT

NEW FORTUNER 2013

DIJUAL

041932

TYT RAV4 ‘98 ASLI 2 pintu, auto, double airbag, merah, jok kulit, VR, LCD, mesin sehat, kond mulus, luar dalam, mobil cntik, p. pribadi, hub : 085265491698

048084

MITS SPACE WAGON ‘01

silver, pajak hidup, Z, jok kulit, harga 62jt hub : 08566571025 / 085364562567

w. gold, N. Cefiro ‘01 AT, silver, 58jt nego, Mercy s320 ‘98, AT, pjk baru, cat baru, 64jt nego, hub : 081372550000 / 7288482

048078

88 jt, N. cabstar box ‘98, 2 ton, 75jt, sedan V. Cefiro ‘00, 46jt, hub : 085220220511 / 0778-7021928

VRM, jok kulit, sound system, TV, pjk baru, VR, ungu, 1800cc, DP 30jt, prm anggrek sari E1 no. 9, N. Summy ‘98, auto, hijau, jok kulit, VR, 1600cc, hub : 081270002121

DIJUAL CEPAT

048601 warna hijau, plat sdh Z, pajak baru hub : 081270118344

model sentra, w.biru, kondisi istimewa, AC dinginm CD player, velg racing, pajak pnjang, hrg nego, hub : 081364934555

DIJUAL

041935

G. VITARA LMTD EDITION ‘08

DIJUAL

putih, pjk baru, kondisi mulus, pribadi, jok kulit, full accesories, hrg 92jt nego, hub : 0811696992 / 0778-7225500

DIJUAL

STNK tahun 2007 akhir, 2000cc, KM 58rb an, jarang pakai, kondisi mulus luar dlm, pjk baru, hub : 085272605252 / 085366733362

silver, kondisi mulus / istimewa, H. Jazz vtec ‘06, hitam, hub : 08127004041 / 7052525 / 081372357200

DEALER ISUZU ELF AUTHORISED KEPRI

DIJUAL

06053 Microbus 16 & 20 seater, power stering,radio singel CD+Mp3,kabin jungkit dan Camera mundur Hubungi : Agus Gultom 081266445159

DIJUAL CEPAT

048244

TDP 21jt, mobil bw plg, bawa clon pmbeli ke kami komisi 1jt, syrt & kttntuan berlaku, hub : 0778-5190707 / 08117005531

tngn prtma, sarung jok, kca film solar guard platinum, htam, asuransi, STNK msih lama, 125jt nego, hub : 081363084590

DIJUAL CEPAT

048117

manual, full accesories, harga 63jt nego, sudah Z, hub : 081364140234 / 081270278004

auto, warna hijau, sdh registrasi harga 47jt nego sampai jadi hub : 082392688809

CASH / KREDIT

SUBARU IMPRESSA ‘93 1.6CC

CASH / KREDIT

S. ERTIGA AC DOUBLE BLOWER

DIJUAL

DIJUAL

047566

DAIHATSU GRANDMAX ‘11

merah maroon, velg 17� ori japan, WRX STi parts (kap msin alumunium, bumper, spoiler, grill, head lamp crystal foglamp), jok kulit, lampu HID, knalpot racing, sdh Z, kndsi mulus terawat, hub : 081270135995

Van (Modifikasi), bsa untuk jualan (moko), warna putih, 90 juta/unit, Grandmax MiniBus ‘11, Silver & Gold, 95 juta/unit (bisa over kredit), Hubungi 752 1903 / 786 5999

DISEWAKAN / DIJUAL

DIJUAL

FORKLIFT TAHUN TINGGI

siap pakai, dan distributor chemical utk shipyard, prhotelan dan industri, hub : 08117019828 / 081533343344 / 085668800123

dual srs airbag, ABS, EBD, audio switch cntrol, msin 1400cc, hrg trjngkau & lbh mngrti kluarga, hub : 082377668803 / 081977551411 (RIO)

050788

w. putih, DVD screen, pioner, hrg 145 jt nego, + H. tiger cw’08, w.merah, km 13.000an, hrg 15,5 jt nego, Hub : 0812 769 222 12

VR chrome, auto, jok kulit, bs keluar batam, hrg 550jt nego, hub : 081364140234 / 081270278004

km rndah, knds mlus, npol cntik, sound sstem, pjak pnjang, ptih mutiara, hrg 115jt nego hub : 08192215140 / 081364657696

DIJUAL

DIJUAL

Way of Life ! NISSAN SUNNY VIP ‘99

VR chrome, siap pakai, sunroof, jok kulit, auto, hrg 210jt nego, tnpa perantara, hub : 081364140234 / 081270278004

Suzuki Carry box ‘ 07, harga nego hub : 082172172864, 08127710845

CASH / KREDIT

DIJUAL

048196

S. APV ARENA

dptkan disc besar2an & jg trsdia : S. pickup, APV, all new swift, x-over & ertiga double blower, dptkn disc mnarik, hub : 082377668803 / 081977551411 (RIO)

silver + asuransi 3 thun & yg thun ‘11 w. biru & kondisi mulus, hub : 081277118219

hrg 288jt, bs klr Btm. Hub : 0778 - 472658 / 0852 6420 5318

DIJUAL

07488

MERCY E240 2003

DIJUAL

050789

VW TIGUAN ‘09

MAZDA DOUBLE CABIN ‘06

STNK 2011, silver, KM 5800, 4x4, 2000cc, TSi, panoramik, hrg nego, hub : 081381758259 (AWI)

Diesel, bs klr batam, manual, harga 110jt nego, hub : 081364140234 / 081270278004

VIP CARS RENTAL

DEALER RESMI ISUZU BATAM

WITH DRIVER (MOBIL NISSAN JUKE 2012, INNOVA 2012, AVANZA 2012) FREE CARRY AND DROP TO PORT & HARBOUR NO. HP : 0813 7262 5629 0813 6439 5785

DIJUAL SEGERA

041945

SUBARU WRX WARNA HITAM

DIJUAL

smoke silver mettalic, auto, cruise cntrol, special 15�, alloy rims, new tire, Z plates, leather memory seats, AMG, well maintained, good condition, 175jt (nego), hub : 081277257169

SZK APV ARENA GX ‘12

silver, double blower, mulus luar dalam spt baru, bisa tukar tambah, bs bntu kredit, hrga nego, hub : 085356564443

DIJUAL CEPAT

auto, w. maroon metalik, mulus, ex wanita, pemakaian pribadi, harga nego, hub : 081991101872

DIJUAL CEPAT

DIJUAL CEPAT

048521

2 UNIT S. X-OVER ‘10

47564

baru 3 bulan pakai, kondisi mulus, pemakaian pribadi, harga 150.000.000 nego, hub : 081276350009

052083

SZK CARRY MINIBUS ‘09

auto, jok kulit, body & mesin sangat mulus, siap pakai, hub : 081364013773

SZKI APV ARENA GX ‘11

047603

MERCY AMG ‘03

G. LIVINA 1.5 ULTIMATE ‘10

Silver, jok kulit asli, 3 baris, mulus, pmkaian pribadi, service rutin, tangan prtama, siap pakai, 152jt nego, TP, hub : 08556566619

DIJUAL

DIJUAL

050786

putih, type TX AT, kndisi mulus, siap pakai, harga nego, hub : 082392688809

047756

06142

XENIA R AT DELUXE ‘12

hijau, sunroof, DP 15jt, Mits mirage 1.5 ‘99 AT, biru, DP 20jt. N. Cefiro ‘99 asli, auto, silver, DP 20jt, N. Presea 1.6 ‘97 auto, hijau, DP 15jt, hub : 08127771588 / 082173219898

mulus, siap pakai, sound system, pajak baru, hijau silver, 39jt nego, hub : 081276527134

SUZUKI X-OVER TH’10 auto, w. hitam, asuransi, jok kulit, kondisi mulus, pribadi, hrg nego, Hub : 0813 6498 8885, 0856 6800 6111, PIN BB : 28FD311B

MITS SPACE WAGON ‘98 AUTO

DIJUAL

SPACE WAGON ‘97

DIJUAL

048254

BMW 328 ‘00

DIJUAL BU

D. TERIOS ‘11

jok 3 baris, mulus, Dp 30jt hub : 082173211110

DIJUAL

07070

05752

MAZDA CX9 ‘10

abu2 met, Swift ST ‘08, hitam met AT 1.5cc, Cefiro ‘01, biru AT, 2.0cc, Cefiro ‘97, Space wagon ‘01, hitam 2.4cc, Space wagon ‘97, biru, 2.4cc, hub : CV Sandom Jaya, 082145252671 / 08127718167

AT, kondisi prima, hrga 62jt, hub : 082377669988

DIJUAL

050794

S. ERTIGA SDX ‘10 MT, 1.4CC

DAIHATZU ALL NEW XENIA AT TH’12

harga 155jt nego, colt diesel ps 120 ‘02, harga 160jt nego, hub : 081364140234 / 081270278004

DIJUAL TT / KREDIT

048085

MITS GALANT SALOON ‘00

048497

N. GRAND LIVINA ‘09

DIJUAL

048392

! ' & # $ " # $ ! $ # " %" $%# ! $ # ! " #% # $ ! %

035900

hitam, pajak baru, hrg 105jt, Escudo ‘01 auto, gold, super mulus, hrg 105jt, Avanza ‘05 auto, hitam, S, hrg nego, hub : 08127771588 / 082173219898

DIJUAL

04979

MITS COLT DIESEL ‘03 PS 100

DIJUAL CASH & KREDIT

048142

S. ESCUDO ‘03 MANUAL

tahun 2002, Pajak + KIR Baru, Bisa Keluar Batam, Harga Rp. 120 juta. Hubungi 752 1903 / 786 5999

06805

biru, 65jt, Lite Ace ‘97, solar, 60jt nego, Galant super saloon ‘98, 45jt, Sunny VIP ‘00, 65jt nego, hub : 475757 / 081270114101 / 0821 7156 1919, no sms, ruko manalagi E No.1&2, btc

DIJUAL CEPAT / BS KLR BATAM

COLT DIESEL PS 100 BOX BESI

DIJUAL

MITS LANCER ‘97 AUTO

auto, jok kulit, bensin, nopol sudah Z / registrasi, hrg 45jt nego, hub : 083184301970 / 083184310470 / 085765355409

048209

w. grey, mulus luar dlm, Vr 17’, sdh z, asuransi all risk, mesin oke, hrg 53 jt nego, bs over kredit, Hub : 0852 6366 0010

AFANIKS 2

07094

048082

DP 23jt an, trsedia : pickup box, pickup FD, pickup WD, mega carry & mega carry x-tra, hub : 082377668803 / 081977551411 (RIO)

pribadi, hitam, VR, sunroof, airbag, jok kulit, AC dingin, remote, sdh Z, kndisi bgus, hrg 59.5jt nego (TP), hub : 08117701191

TYT CORONA 1600CC ‘97

w. cream metalik, kondisi ok siap pakai hub : 08127021832

DIJUAL

TYT CAMRY TH’97

050791

MITS LANCER ‘97 AUTO

NISS. SERENA TH’97 1600CC

S. CARRY PICK UP

DIJUAL / OVER KREDIT

048538

MAZDA ‘98

nissan datsun TD 27 Diesel ‘97, pwer steering, AC, 67jt nego + sedan nissan sunny super saloon, 1600cc, manual, jok kulit, th’97, 47jt nego hub : 0811691389

06143 harga 77jt nego hub : 085265093888

DIJUAL

048479

PICKUP DOUBLE CABIN

DIJUAL

S. PICKUP MEGA CARRY ‘10

merah, auto, kondisi oke, harga nego hub : 081364008282

mobil keluarga thn 1999 / 2000 asli, pjk baru, w. merah hati, pribadi, kondisi sgt2 bagus, hrga 63jt nego, hub : 082169278130

DIJUAL

DIJUAL

048494

MITS STORM 2001

DIJUAL MURAH/BU (CASH/KREDIT)

06144

SZKI VITARA ‘97

047592

XENIA XI MATIC ‘10 AKHIR

hitam, mulus luar dalam, sudah Z, AC dingin, hrg 57jt, hub : 085762772345

06042

BRAND NEW NISSAN MARCH

050787

DI JUAL 4BAN 100PS/6BAN 125PS

048499

MITS LANCER ‘97 AUTO

Hitam, 35jt hub : 081990855666

TYT ESTIMA EXCLUSIVE G

048202

Auto, hitam, pajak full 1 tahun, KM 6000, kondisi spt baru, T. Rush S ‘07, auto, KM 50.000, w. silver, kndsi istimewa, hrg nego, hub : 081270641991

DIJUAL

048308

052665

TYT AVANZA ‘06

TYT RUSH S ‘10

051461

SPACE WAGON ‘01

merah, over kredit 25jt, sdh byar 9x, 1.98jt/bln slma 25x, tyt RAV4 ‘98, 2 pntu, auto, gold, 75jt, ford laser ‘01, auto, Z, 58jt, Civic ‘99, 65jt, M. FTO ‘01 merah, 125jt, , hub : 5189222 / 082171561919 / 082169233322,

DIJUAL CEPAT

06101

050792

S. X- OVER AT ‘09

048492

1.6cc, merah ferrari, pajak baru, jok kulit, VR 16�, body luar dlm istmewa skali, tngan prtama, hrg 69jt nego, hub : 081364007252

DIJUAL

048221

AFANIKS AUTO & ACCESORIES

silver, jok kult, bersih luar dalam, harga nego, hub : 085356564443

048483

NISSAN SUNNY TH’00 / 1.5CC

DIJUAL CEPAT

MITS LANCER GLXI ‘97 AUTO

DIJUAL

05925

NISSAN SUNNY ‘97

total DP 73jt, cicilan 7.3jt, Fortuner G TRD 2013, total DP 75jt, cicilan 7.8jt, hub : GULLIT NGANTUNG 081270288000 (Sales Toyota Agung Automall)

06029

MITS AIRTEK 2.0 AT ‘02

47550

FORTUNER G-LUX AUTO ‘13

VR, putih, jok kulit, pajak baru, M. Lancer ‘99 asli, silver kndsi mulus, pjak baru, hub : 08566509723 / 08127051923

SPACE WAGON ‘01

048173

MITS GALANT ‘01

047871

TYT ESTIMA ‘01

DIJUAL CEPAT

DIJUAL

MITS CANTER ‘98 2 TON

06846

05993

auto, hitam, pjak baru, jok kulit, DP 20jt, Lancer GLXi ‘97 auto, silver, DP 18jt, M. Galant VRM ‘00 auto, biru, DP 20jt, hub : 08127771588 / 082173219898

DIJUAL CEPAT

T. KIJANG UNSER AT ‘02

MITS LANCER GLXI ‘99 ASLI

DIJUAL

048488

07604

TYT HARRIER ‘01 AUTO

DIJUAL TT / KREDIT

048488

05495

TYT CELICA TH’96/97 MANUAL

048120

ALL NEW TYT DYNA

05581

TYT. HARRIER TH’02

READY STOCK

048399

048074

TYT LAND CRUISER TH’00

ALL NEW FORTUNER TH’13

06051

READY STOCK 4 & 6 SILINDER 210 & 240 PS. cocok utk pmasangan crane, tanki, arm roll, box, bak besi, dump, dll Hub : ELLEN - 0853 6673 3362.

MAZDA CX-7, TAHUN 2008

Warna Hitam, Kondisi Mulus No. Polisi 2 Angka, Bisa Klr Batam Hubungi : 08127056278

AFANIKS AUTO & ACCESORIES

048491

D. TERIOS TX AUTO ‘12 / ‘11

hitam, hrg 175jt nego, S. Karimun ‘99, hijau, bs klr batam, 57jt, DP 25%, proses cepat, hub : 5189222 / 082171561919 / 082169233322, belakang pasar mega legenda E2 / 23

DIJUAL

048630

MERCY C180 AT ‘91 1800cc, hitam, kondisi mulus, pajak hidup, sdh registrasi, tnpa perantara, hub : 0811703534 / 081270972723


%DWDP 3RV -XPDW 0DUHW

DISEWAKAN

PT. ASTRA INTERNATIONAL TBK

DIJUAL

100% BARU, CASH CREDIT

DIJUAL CEPAT

DISEWAKAN

HARIAN-MINGGUAN-BULANAN

RAH MU A G HAR

RENT CAR 06685 PUAS! PROMO DISC AWAL THN 5-14JT

MOTORBLITZ

TYT AVANZA VELOZ ‘13 & ‘12

Avanza S, T. Rush, T. Corona, Harian, Mingguan & Bulanan, jg melayani daerah bt aji, hub : 081372078169

*6S[RGO PZ GT 'RR 4K] >KTOG :KXOUY 2[^OU Pickup & Minibus ‘2013, Hub. 0811 7700 062, 0812 7023 3322 (Danny) pin BB : 28317B85.

DISEWAKAN SGT MURAH

047736

06409

DISEWAKAN

DIJUAL

047762

HONDA CBR 150CC

06849

SUZUKI NEX INJECTION

Km 3500, mulus, 29jt, merah, 100& orisinil, alarm, remote, hub : 081276312323

9GZXOG ,; NGJOGN RYM ] RKTMQGV ;3 VXZGSG PZ angs. 452.000/bln & trsdia mtor dg UM & angsrn yg sgt murah, Hub : 0853 6330 5330

3OU 9U[R 9VUXZ_ 8> 1OTM QUTJOYO ZKXG]GZ th ‘08 / ‘10 / ‘11, hub : Ricky 0811778824

DISEWAKAN

DISEWAKAN

HARIAN - MINGGUAN - BULANAN

DIJUAL CEPAT

PRO 06359

07670

TYT. AVANZA, INNOVA

harga nego, Harian, Mingguan, Bulanan, Hub: 0778-3153583--082172673588-081372778503

05777

XENIA TH 2011 automatic, HARIAN, MINGGUAN 250rb nego, hub : 085272601314 / 085356589174

DIJUAL MURAH

DIJUAL

048039

KAWASAKI NINJA 250CC ‘11

041933

HONDA CBR 150CC

Merah, variasi& brng original dikasih, pjak hidup, kndsi msh stndart, hrg 45jt nego, hub : 0811691647 / 08117002882

hitam, khusus Batam, Des' 2011, jarang pakai, harga Rp27jt (nego), tlp 081372275050.

DISEWAKAN/DIJUAL

DISEWAKAN/DIJUAL

048161

BEBERAPA MOTOR

MO

Tyt. land Cruise, Avanza, Estima, dan jenis mobil lainnya, Hub : 0811 7019 190

047898

TYT AVANZA VELOZ

Avanza S, Tyt Unser, Innova. N. Livina hub: 085272059222--0778-7250022

�

HOMEBLITZ 048171

06690

HARIAN, MINGGUAN, BULANAN

AVANZA 2010

manual, per minggu / perbulan hub : 081270761199 / 085329668889

HARIAN-MINGGUAN-BULANAN Avanza Veloz, Avanza S, Innova V. Grand Livina Unser, Sedan. Hub: 085264918818--085836063483

DISEWAKAN

AVANZA ‘10 / ‘11, NEW XENIA

kondisi mobil bagus, dijamin bersih, service centre 24 jam, hub : 085365156698, Pin BB : 216F6870

DIJUAL RUMAH

DIJUAL

RUKO & RUMAH

DIJUAL CEPAT

H UMA CI R IL 20X KUN IC IMA ISA DIC MIN R E A T B 3 JT MUKA PAT DIJ G CE UAN OSES PR

047777

047598

BOTANIA BLOK F NO. 22B

2lt, dpan SD, LB Lt1 : 27m2, LB Lt.2 : 38.25m2, LT, 65.25m2, lntai keramik, hrg 400jt, tnpa perantara, hub : 085380077708

DIJUAL CEPAT

047707

PLAMO GARDEN K2 NO.11

Batam Centre, T38/104, 2KT, 1KM, full renov, pagar & teralis, hrg nego, hub : 085264609154, no sms

048635

KDA JL. KEPODANG BTM CTR

048402

MEGA LEGENDA A2 NO.18

LT : 212 m2 (Hook), LB : 150m2, 4KT, 2KM, R.Tamu, R.Keluarga, Dapur, R.Makan 9MZ ZX]GZ L[XTOZ[XK :6 .[H

ruko 2lt, bkas rmah mkan, full peralatan rm, full renov, hrg nego sampai jadi, hub : 081364808361 / 082174396310

DIJUAL

DISEWAKAN KAMAR KOST

RUMAH DISEWAKAN

048475

MEGA LEGENDA BLOK A2 NO.3A

Lokasi strategis, sudah ramai hub : 0811691292

048129

BUKIT PALEM BLOK C2/25

T45/120, 2KT, 1KM, teralis, harga nego, tanpa perantara, no sms, hub : 081372097695 / 085765224895

RUMAH & RUKO

048122

RUKO 3.5LT DI BTM CTR

Uk 5 x 18m, smping plamo & rmah di legenda bali, hub : 081270760025

RUKO TOWNHOUSE ALEXANDRIA

DIJUAL

DIJUAL

Lokasi Btm Ctr, Tiban, Nagoya, Tembesi, piayu & Tj. uncang, gratis booking fee Hub : Reza - 0821 300 300 66, 0853 70707020, Wizda - 0853 7070 7010

DISEWAKAN

DIJUAL CEPAT

048506

CIPTA LAND, CIPTA RESIDENCE

Anggrek sari, bangunan baru, full renovasi, 2lt, blok b1 no. 56, batam centre, hub : 08119003429

AN ICIL CI, C ES KUN PROS A ERIMB/HARI, PAT TA T R E 3 JU NYA 30 AH & C HA MUD

050772

050775

ROYAL GRANDE I BLOK G-08

type 132/316, hook, di dpan club house (bntuk tnah luas belakang), 2lt, 4KT, 3KM, hub : 081270888898

LT 144, LB 100, 2KT, 1KM, dapur + 1KM pembantu, 25jt / thn, hub : 085264651071 / 0778-7048838

DIJUAL MURAH

047594

BUKIT INDAH SUKAJADI

Jl. Cemara Norkflok no.6, T300/162, 2.5lt, 6KT, 3KM, hrga nego, hub : AM PROPERTY 08127035303

06739

DUTAMAS CLS 2 (TUDOR) NO.58

047668

GRAND BSI BLOK A2 NO.2 2 lantai, sdh renov, harga nego, tnpa prantara, hub : 085274243888 / 081267009596 / 08126610286

048019

DIJUAL

048191

PURIMAS RESIDENCE B6 NO.5

T42/90, 2lantai, hadap timur, 3KT, 1KM, full renov, furnish, AC, lgsg a.n pembeli, harga nego, hub : 081276862986 / 0778-7060898

Batam centre, LB/LT : 91/132m2, 3KT, 1KM, canopy (dpan belakang), teralis, hrg nego, hub : 082169047899 / 0778-5117616

DIJUAL RUMAH

DIJUAL RUMAH

DIJUAL RUMAH

PROMO RUMAH DAN RUKO SIAP HUNI

DIJUAL

047602

COSTARICA ALTO NO.19

048262

RUMAH & RUKO Area : Nagoya, Sei-Panas, Batam Centre, Tiban, Batu Aji,tg.piayu, hub : 0853 7469 3969 (TINA SIAHAAN) / 0852 72 11111 7 (DEDY)

DIJUAL CEPAT

DIJUAL CEPAT 8[SGN (GRUO <OK] : .GXMG 210jt nego 2. Ruko Legenda Point, Harga 215jt nego 3. Ready Stock Rumah Batam Centre, .GXMG *OHG]GN PZ 4. Menerima Titip Jual, Rumah Seken Hub : Riston | DEAL PROPERTY 081275327006 PIN BB : 2A47F12B

048393

BEVERLY PARK

Batam centre, full fasilitas / non fasilitas, hrg mulai Rp. 600ribu - 1.2jt/bulan, hub : 081360698691

ROYAL SINCOM

Blok i no.5 btc, 2.5lt, uk 4.5x15, full renov, siap huni, hrg nego, hub : 08566535454 / 081364020235

RUKO ALEXANDRIA Blok B8 No.40, Batam Centre, ruko 3LT, uk. 4,5 x 18 m, dpn kara industrial, Hub : 0819 266 0872

DIJUAL CEPAT / MAU PULKAM

DIJUAL / DISEWAKAN

048621

CENTRAL LEGENDA POINT

047753

048073

2unit ruko & 2 CT, dpan Panasonic batam centre, lokasi bgus & strategis, hub : 085375257525

07696

ALAM RAYA 2 BLOK A NO.10 smpng ruko manalagi, T42/90, full renov (baru 2 bln), 3KT, 2KM, prabotan (AC 3, krsi jati, TV, dl) hrg nego, hub : 081267556190 / 082169897999 (no sms, TP)

DISEWAKAN / DIJUAL

2lt, 3KT, 3KM, full furnish, sdh renov, lokasi btam centre, hub : 0819 2713 6678 / 0813 6464 6678

DIJUAL

RUKO PINGGIR JALAN, BCL

t140/90, siap pakai, hrga nego, dijual depot isi ulang air, djual ruko puri asri T28/60, hook, hub : 08127012382 / 085322225212

OVER KREDIT

048234

PURIMAS RESIDENCE

DIJUAL CEPAT

048614

RUKO MODENA BTM CTR

2lt, sisa 4 unit lagi, cocok untuk segala usaha, parkiran luas, harga nego, hub : 08192246853 / 081990900208

OVER KREDIT

048246

TAMAN RAYA THP III

(RUQ -2 IU[VRK XKTU\ XU] jalan 12m, over kredit 115jt, hub : 085265683000 / 081365479650

DIJUAL / DISEWAKAN

PLAMO GARDEN E4 NO.2

fully furnished, LB/LT 70/152, 3KT, 1KM, trmasuk AC 3 unit, sofa, LCD 32�, mesin cuci, kulkas, dll, hrg nego, hub : 081363084590

JUAL CEPAT BU, NEGO SAMPAI JADI

I B NC KU SHG IMA FEE, N*** R E I G T M N 3JT OOKI ..DIJA E B TB.. FRE BPH & 07489

07677 CIPTA RESIDENCE

Cipta Asri, Cipta Land, Cipta Garden, type mulai 30/66, 38/72, 48/90 m2, ruko cicilan 1 pertama, terima kunci, lokasi strategis, sudah ramai, Hub : 0813 7242 3234 (eva), 0812 7022 6009 (nanda)

06366

CLUS. ALEXANDRIA

hook standar,LT/LB : 200/235, 5KT, 4KM, 1KP, gudang, 2dapur, 3AC, kitchen set, security 24 jam, hub : 085264395520, no sms

DIJUAL

048251

DISEWAKAN

048617

CENTRE VIEW

T70/170, 2 KT, Hook timur, harga Rp 470 jt Livia Garden, 88/112, 2 lantai,harga Rp 543,2 jt., Hub : 0811698121/ 0778 787 2211

047652

COSTARICA (NEW)

T51-90, take over DP 50jt, langsung KPR, hrg 327jt, hub : 081276357557 / 081536768005

Batam centre, harga nego, peminat hub : 0811773041

INVESTASI

DIJUAL RUKO

DIJUAL

047577

DUTAMAS CLUS FLORIDA NO.83

050776

KAVLING

ukuran 10x15m, siap pakai, belakang beverly hill, batam centre, hub : 081275805911

Blok B no. 12B, T48, 2KT, 1KM, sudah renovasi, harga nego, tnpa perantar, hub : 0778-7890023

3KT, 3KM, 1KM dalam, 2AC kompor gas, kulkas, springbed hub : 081806100997 / 081511740740

DIJUAL CEPAT

047580

MARCELIA BLOK A NO.65

RGTZGO 1: JOGZGY 1: JOHG]GN 2: LB 346, sertifikat, hrg 690jt nego, hub : 0811700534

DIKONTRAKKAN

DIJUAL/OVER KREDIT

TERSEDIA RUKO & RUMAH

btc, 10jt terima kunci, B. Aji 3jt, Piayu & tiban 5Jt, Free SHGB, BPHTB, AJB, saldo di bank + UM jamsostek, hub : AJI 0813 6490 7018, LINA 0813 6437 8858

JUAL RUMAH - HAK MILIK

048195

RUKO ALIBABA BLOK D NO 19

ruko lksi sgt strategis, ramai, ccok utk kuliner, usaha, kntor, smping psar nasa, prm dotamana / tmn raya, prkir luas, hub : 08127036893 / 0811701107

DIJUAL

PROMO CIPTA

047579

VILLA BUKIT INDAH

06047

PLAMO GARDEN BLOK J2/1

050110 KOMP. PERUM PLAMO GARDEN Blok L No. 22, Batam Luas Bangunan 120M2, Luas Tanah 150M2 Hub : 0852 7201 0690 / 0852 6447 6655

048395

ANGGREK MAS 2, H NO.11 rumah baru, 2lt, T80, LT120 harga nego sampai jadi hub : 081364620008 (TP)

DIJUAL RUMAH BARU

07138

Type 73/176 , hook, 1 lantai, 3KT hub : 082392000029

ORIANA BLK B12

batam centre, Hook, dpn pom bensin, dkt mega mall & kntor pmerintahan, Hub : 0878 0403 8988.

Hook, Btm Centre, T66/132m2, 2kt, 2km, Siap Huni, Hub : 7020165 / 0852 6440 6198 Home Indah (Agent Property)

DIJUAL RUMAH CANTIK

DIJUAL CEPAT & TAKE OVER RESTO

07691

PERUM ROYAL GRANDE BLOK A6

MILIKI RUMAH & RUKO

048175

RUMAH VILLA BUKIT INDAH E-15

KOMPLEK ANGGREK MAS 3

siap huni, 3KT, 2KM, dapur & kitchen set, hub : 081927008288 / 081990900208

RUMAH OBRAL

06687

BEVERLY PARK BLOK H-10 Type 65/ LT : 250m2, 3KT, 1KM, bonus AC + sofa, hrg 540jt & take over restoran, Rp. 150jt Nego. Hub : 0852 6491 0611 / 0856 6823 0752.

DIJUAL

DIKONTRAKKAN

E G FE A KIN BOO 1 TERIM % 0 IL 10 O) CIC DISCMAH), CI (RUK (RU KUN 07553

RUKO KINTAMANI 2LT

sdh ada kmr kost2an, hrg murah, Minat call 0812 7073 9143 / 0819 90 900 208

048544

06850

CITRA INDAH , DEPAN TAMAN Jln 5 mobil, dpn pos, 300m ke skolah yos sudarso & pasar, LT 9x18, LB 245, knaikan invest 70% dlm 5th & jmnn beli balik lagi 135% dlm 5th (3x lpt dpsito), hub : 081991066697

DIJUAL

047562

DIJUAL CEPAT (BU)

06984

THE CENTRAL SUKAJADI RESIDENCE No. 112 A, 3KT, 2KM, 1Kmr pembantu, hook, LT.150, LB. 160, full perabot, 4 AC, full teralis, hrg 700 jt nego, Hub : 0877 9103 4511 / (0778) 7340 274

KDA CLUSTER RAJAWALI

048368

05776

PURI SELEBRITI BLOK B2/55

rumah berikut isi, LB65, LT 141, renov, ada gazebo mini, hub : 081222202233 / 081990855666

: 1: 13 M[JGTM ') ]GZKX NKGZKX kitchen set, hub : Pak Eko 085356565203 / Robin 0778-7060490

Batam centre, SHM, full renov, furniture, AC, T45 jadi T80, 3KT, 2KM, hrg nego, pasti puas, hub : 081266452966 / 0818309243

DIJUAL CEPAT PINDAH TUGAS

DIJUAL

DIJUAL

06472

048185

ANGGREK SARI ALEXANDRIA

PRM PURI LEGENDA B15 NO16

Blok D No.1, batam centre, T45/140, hook, harga 210jt nego, hub : 081372666652

T-111/160, sdh renovasi, KPR express, UTJ 5jt lgsung KPR, rmh ready stock, hub : 082174582229

Batam centre, type, 60/105, 2KT, 1KM, sertifikat hak milik, 265jt nego, hub : 08127011390 / 085374302688

DIJUAL / DISEWA

PROMO CIPTA

ANGGREK MAS 2 BLOK E1 NO.16

LT 15x9m2, 2KT, 2KM, sudah renov, harga 500jt nego, minat hub : 081268217703

DIJUAL

047883

CICILAN MULAI 30 RB/HARI Lokasi : TIban, Batuaji,tg. piayu Nagoya & batam centre, hub : 081372125499 / 081270302301

DIJUAL RUMAH

06558

PERUM MODENA RESIDENCE

DIJUAL RUMAH + KOST2AN

06411

ORCHARD SUITE H3 NO.2

DIJUAL RUMAH

1. DUTA MAS Jln. Persil No.138 Blok B6 No. 5,Type 90 / 150M2 2. ORCHIO PARK Blok C1/92 Type 90/126M2. 3. Ruko di Sei Panas Luas 85 m2 Jln. Laksamana Bintan Blok F No. 03 Harga Nego Hub: 0812 7000 8976

05811

BTM CTR T45/81, RP 185JT

‰ JYK]QGT X[QU JO TGMU_G PZ HRT ‰ JOP[GR gudang 8000m2/11.000.000m, 3.5Milyar, hub : Pamela, 085264502296 / 0778-9109798

LT 198m2, LB 120m2, 4KT, 2KM langsung pemilik, hub : 081270450808

DIJUAL / DISEWAKAN (CEPAT)

VILLA BUKIT INDAH type 150 / 162, Blok K No. 3A Batam Centre, PZ YK]G PZ 1: 1SX 6KSHGTZ[ 1S AC, Full furnish, TV, 42 inc, Hub : 081270762876

RUMAH BESERTA ISINYA

2 lantai, 3KT, 3KM, 70.000.000 / thn alamat : komp Dutamas blok B2 No.7 Hub : 0811 691 105.

DIKONTRAKKAN

06037

07241

DIJUAL / TAKE OVER

047595

SUKAJADI JL. PALEM RATU 47

048495

RUKO CITRA INDAH A6 NO.7

Full keramik, telp, parkir luas, cocok utk QGTZUX HGTQ GZG[ YNU]XUUS N[H 0811691022 (pemilik)

DIJUAL CEPAT

DIJUAL CEPAT

DUTAMAS BLOK C21 NO.4

2lt, 4KT, 2KM, LT 112m2, furnish, harga nego sampai jadi, hub : 081270121686 / 087894128021

DIJUAL

DIJUAL CEPAT

IS RAT H ,G I RM % UNC EE 100 UI!!! K F G IAK TRM 3JT BOOKIN PAT...D CE SES PRO

07493

050793

LEGENDA HANG LEKIR DD6 NO.6 hoojk, LT 114m2, srtifikt hak milik, full bngunan, 3KT, kost2an, full pnghuni, hrg 260jt nego, hub : 085272320999

Batam centre, T62/225, 3KT, 1KM, hook, hrg 560jt nego, hub : 0852650923888

DIJUAL / DISEWAKAN

06163

047866

BEVERLY PARK BLOK J NO.25

DISEWAKAN

051065

RUKO ALIBABA BLOK D NO. 02

batam Centre, 2Lt, sudah renov, dkat pasar nasa, cocok utk kntor / gudang, harga nego, hub : 081364147755 / 085272106161

051298

lokasi strategis di btm ctr, hook, smping tmn, full furniture, 3KT, 1KM, carport, teralis, 1 unit AC, hub : 081227789278

Type 27/70, tanah103m2, hook, full renovasi, teralis, 2KT, 2KM, hrga nego, hub : 081364725940 / 081372451319

Rmh 2LT, type 80/ 140, No. 140 (blk kepri mall & kolam renang) 3kt, 2km, Hub : 0813 6481 5977, 0811 770 7803 (pemilik langsung),

2 lantai, full renov, cocok untuk kantor, berminat hub : 081270061622 (no sms)

DIJUAL / DISEWAKAN

DIJUAL RUMAH

DIJUAL

DIJUAL CEPAT

DUTAMAS ROMA 1 NO.10

LT 250, LB 120, full renov & full furnish, 3AC, 3KT, 1 K. pembantu, 2lantai, hub : 081364343411, Bpk. Hassan

RUMAH & KIOS DI : - BT. AJI - PIAYU - TG. UNCANG - PUNGGUR Ć %$<$5 -7 7(5,0$ .81&,

5(/$81&+,1* PASAR BASAH 58.2 /7 %$7$0 &(175(

HUB : KURNIA - 0852 6455 3369, 0778 511 9649 PIN BB : 29D01F8E DIJUAL CEPAT

06605

DIJUAL

07382

TAMAN DUTAMAS

Tanah bersertifikat, Uk 19.5m x 28mtr, dpan skolah kalam kudus, harga 1m, bnus mobil RS jazz ‘08, kios pasar segar uk 3x3m, lks strategis, hub : 085264898789

DIJUAL

2 kavling tanah Hub : 0815 3679 5877, +601 7681 5176

RUMAH DUTAMAS

type 100/112, full renov, 1,5 LT, 3KT, 2KM, kitchen set, hrg nego, Hub : 0812 7073 9143 / 0819 90 900 208

DIJUAL

Blok E2 No.7 Batam Centre & djual Perumahan Anggrek Mas 3. Hub : 0778 - 7238000

TIBAN : ‰ )/6:' 2'4* (VIEW SINGAPORE) ‰ 4+= :/('4 .5;9/4MARINA : ‰ *+</4 68+3/+8+ ‰ :'3'4 )/6:' /4*'.

DIJUAL RUMAH

btc, LT 128, full renov, 4KT, 2KM, srtifikat HM, dekat gerbang, harga nego, hub : 08117702875

NAGOYA : 3,5JT ‰ )/6:' 8+9/*+4)+ TERIMA KUNCI BATAM CENTRE : FREE SHGB, BPHTB ‰ (;'4' </9:' ‰ 8+></4 </22'-+ UANG MUKA BISA ‰ (;'4' 8+-+4)? */)/)/2 > ‰ :'3'4 0'9/4:' DAN DAPATKAN HADIAH MENARIK LAINNYA

DIJUAL / TAKE OVER

2,5 LT, hook, hdp jalan raya, posisi bagus, ccok utk sgla usaha, hrg nego, Hub : 0819 2246 853 / 0819 90 900 208

KAPITAL RAYA TAHAP 2 type 36/90, 2KT, 1KM, lokasi strategis, sudah psang fondasi utk 2lt, peminat serius hub : 081372012131 (TP), tidak mlyni sms

DISEWAKAN RUMAH

DIJUAL / DISEWAKAN

RMH BELLAVISTA BLOK A NO.9 ,[RR VKXGHUZ L[RR L[XTOYN 1: 13 ]GZKX heater, lingkungan Aman dan Asri & dijual Kezia T66. Hub : 0813 7298 7878 / 0813 7298 7777

KOMP. BUKIT PALEM PERMAI

Blok O1 No.2, btm ctr, T45/120, hrg 230jt TKMU . ZOMKX )= ¨ ] SKXGN 13 XH an, hrga 15.5jt nego, hub : 081276922212

DIJUAL

DIJUAL

31231

MAITRI GARDEN 1 & 2 Type 48/101 & 40/78, 2KT, 1KM, spesifikasi bata merah, dekat Universitas Batam. Hub : Ruslan Weng - 0852 6441 8488.

DIJUAL / TAKE OVER KREDIT

07075 ROYAL SINCOM (DPN PANASONIC)

2 unit ruko, 2lt, sdh keramik, lokasi strategis, dpan jl besar, harga nego, hub : 081364008282

RUKO MEGA LEGENDA B1 NO.42

3LT, 5x15, HGB, full renov, AC, dekat kedai kopi, pasar ramai, nego, HP : 081276367269

DIJUAL / MAU PULKAM / DIKONTRAKKAN

06559 TAMAN RAYA TAHAP 2A BLK CS01 T39, hook, 3KT, 2KM, LT : 109,7m2, full renov, furniture (TV, sofa, AC, meja mkn, kulkas), hrg nego smp jdi, hub : 082389841866 / 085765273837

DIJUAL CEPAT & MURAH RUMAH DI :

HARGA JUAL

1. PERUM PERMATA HIJAU BLOK A1 NO.9 (LT 84M2, LB 39M2) BATU AJI 2. PERUM DOTAMANA BLK E NO.26-27 (LT 198M2, LB 356M2) BATAM CENTRE 3. PERUM VILLA PESONA ASRI BLK A17 NO.16 (LT 97M2, LB 81 M2) BTM CTR 4. PERUM ANGGREK SARI BLOK D06 NO.08 (LT 78M2, LB 45M2) BTM CTR

120JT 235 JT 185 JT 300 JT

* JIKA ANDA SEDANG MENCARI TANAH DAN RUMAH YANG MURAH JANGAN LEWATKAN UNTUK TELP. KE*

HENDRI 0811 770 8914

DIJUAL / SEWA

DIJUAL CEPAT

06119

07576 MITRA RAYA

047574

PURI LEGENDA A2-15 BTC

3Lt, LT/LB : 128/288, 3KT, 3KM, cocok utk kost / kantor, 800jt nego, hub : nancy 0819234999, tanpa perantara

048252

MEDITERANIA BLOK II1 NO 3A

HUB : RUDI 0812 77 2121 00 / 0813 7216 0600 PIN BB : 28C393EO

07683

DIJUAL

048113

RUKO BOTANIA GARDEN

PROMO PERUMAHAN & RUKO CIPTA GROUP BATU AJI : ‰ (;'4' 3'9 ‰ (;'4' (;1/: 6+83':' ‰ (;'4' /36/'4 ‰ (;'4' </+= ‰ :'3'4 )/6:' '98/ ‰ 8+></4 8+9/*+4)+

VILLA BUKIT INDAH blok B/19, type 48/90, 2KT, 1KM, 1 gudang, pagar, teralis,canopy, sdh renovasi, hrg 350 jt nego, Hub : 0852 4671 2878

CENTRAL SUKAJADI

047586

07683

DIJUAL

07676 TAMAN DUTAMAS (SAMPING GEREJA)

06268

MEGA LEGENDA C2 NO30

lokasi btm ctr, nagoya, tiban, tmbsi.tg.piayu,angs UM bs cicil 17 x , Hub : JOE NDRURU - 0813 13 3333 69 / 0852 7839 7592 / 0778-7061821.

DIJUAL RUMAH & RUKO / KIOS DI BTM CTR SAMPING PASAR BASAH q PERUM BUANA VIST A BTM CTR TYPE 36/ VISTA 72, CICIL UM 17 BLN q PERUM BUANA REGENCY BTM - FREE SHGB, AJB, BPHTB TYPE 42/87 q STOK TERBA T AS & BISA PROGRAM TERBAT -$06267(. q %$ YAR 5 JT TERIMA KUNCI -$06267(. q %$Y

06138

HANG LEKIR BLOK CC7 NO.1

06811

PURIMAS RESIDENCE A5 NO.5

047870

CIPTA RESIDENCE, CIPTA LAND

DIJUAL

048025

06845

PUSAT KOTA BALOI

IMPERIUM LT.3

:U]TNU[YK RZ YOYG [TOZ L[RR QKXGSOQ : quality material & finish, DP 10-20%, lgsg KPR, minat hub : 085358525959 / 085356499158

hook, full furnish, 3KT, 3AC, 3KM, dll, tanpa perantara, hub : 082174429929 / 08999560000

DIJUAL RUMAH CANTIK

DIJUAL CEPAT

DIJUAL

, .000 .200 LN M 11 / 18 B U , T N 112J 12BL HRGIL BISA CIC 048176

RUKO 3LT, SUKAJADI

hook, lksi strategis, dpan tama / fasum, dpn homeschooling, prkntoran, dkt lapangan golf, hrga nego, hub : 081266041331

07680 TANAH DI BUKIT INDAH RAYA IV

No. 14, sukajadi, seluas 531M2, diatas bukit JM \OK] HZS YŠVUXK NXM PZ S TKMU .[H : 0813 649 19119, 0812 700 5280

07492

PERBULAN 650RB SIAP HUNI Perum Tanjung Sakinah Tiban 3, T36/72 & 36/ 66, keramik, rngka baja rngan, gypsum, terbatas, hub : 085365345123 / 081372879345

06640

047606

ANGGREK PERMAI

Dekat UIB, TOP100 & BCS Hub : 0778-5119792

TAMAN KOTA MAS B3 NO.17

LB 70/90, 6mx15m, SHM, sdh renov, dpur luas, brsih, siap huni & nyaman, lksi strategis, sbelah UIB, hub : 081364588898

07672

PLAMO GARDEN BLOK C NO24 T96/54, 2KT, 1Km, R. keluarga, R. makan, dapur, hub: 0813 6413 5288 / 0821 7488 1955

07691

047889

TAMAN KOTA BALOI

T55/78, 2KT, 1KM, dapur, siap huni, dpan taman, hadap timur, hub : 081927008288 / 081990900208

PERMATA REGENCY - BALOI

[TOZ ZU]TNU[YK L[RR XKTU\ RZ HY [ZQ ULLOIK ZSVZ tnggal, 3KT, 3KM & kios di BCS mall lt2, LB 7.5m2, dkat lift & pntu parkir SHM, hub : 0778-3151888 / 08981319558 / 08981319553

048163

RUMAH DI BALOI MAS GARDEN Blok M No.12, 2lantai, LT : 105m2, LB : 178m2, 4KT, 3KM. Hub : 0812 7693 1737


NATUNA

39

Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

Dewan Semprit Pimpinan RSUD Terkait Kekosongan Stok Obat AULIA RAHMAN, Natuna

F.CIPI CKANDINA/BATAM POS

PETUGAS medis RSUD Natuna sedang meracik obat di salah satu ruangan di RSUD Natuna saat sidak anggota DPRD Natuna terkait kelangkaan obat-obatan, Kamis (28/2).

Tabrakan Beruntun, Mahasiswa Tewas Sambungan dari hal 29

nya, sebelum menabrak kendaraan yang sedang berhenti lampu merah, supir truk kontainer sempat membunyikan klakson. Namun karena lampu masih merah, kendaraan di depannya tetap berhenti. ”Melihat truk cukup laju, saya sempat berteriak. Namun apa hendak dikata, beberapa saat kemudian lori itu langsung menghantam pengendara Honda Beat warna merah yang berada di belakang truk warna kuning. Sehingga beberapa kendaraan yang berada di depannya ikut terdorong hingga menabrak bundaran lampu merah. Saya langsung berlari ke lokasi,” ceritanya. Begitu tabrakan beruntun berhenti, ia langsung berlari ke lokasi kejadian dan melihat pengendara motor Honda Beat, Yoesman sudah dalam posisi terhimpit antara truk kontainer dengan truk warna kuning. Warga pun berdatangan dan membantu mengeluarkan tubuh Yoesman. ”Setelah bisa didorong, pengendara tersebut sudah tidak bernyawa lagi. Mungkin karena kerasnya hantaman truk yang medorongnya. Saya pikir, anak-anak penjual koran di simpang ada yang menjadi korban, pasalnya ada yang berteriak dan menangis,” lanjutnya. Jenazah Yoeman Perdana kemudian dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah Tanjungpinang. Ningsih, pengemudi Toyota Rush mengungkapkan saat kejadian ia

menyala merah sehingga banyak kendaraan berhenti, termasuk motor Yoesman di deretan belakang. Saat para pengendara lain menunggu lampu merah inilah, truk kontainer ini terus melaju dan sempat membunyikan bel. Yoesman pun menurut sejumlah saksi sempat menengok ke belakang ke arah truk kontainer. Namun karena truk cukup laju dan dekat, Yoesman tak bisa menghindar lagi. Truk kontainer menabrak dan mendorongnya maju hingga menabrak truk Colt Diesel BP 8317 TY. Yoesman pun terjepit diantara lori dan truk Colt. Akibat dorongan truk kontainer yang cukup kuat, truk Colt Diesel ikut terdorong ke depan dan menabrak mobil pick up Suzuki APV BP 8085 BB dan menabrak Toyota Avanza BP 1309 TI yang berada di bagian kiri pick up. Mobil pick up Suzuki kemudian menabrak dan mendorong Toyota Rush BP1628 WY yang berada di depannya. Tabrakan baru berhenti setelah mobil Toyota Rush yang dikemudikan Ningsih menghantam mobil Daihatsu Granmax BP 1045 K yang dikemudikan Zaky hingga menabrak bundaran lampu merah. Riki, 38, penjual pisang yang berada di seberang jalan lokasi kejadian tersebut menceritakan, kalau truk kontainer tersebut melaju dalam kecepatan sedang. Dikatakan-

dalam perjalanan pulang ke rumahnya di Jalan Gatot Subroto setelah mengantar anaknya ke Bandara Raja Haji Fisabilillah Tanjungpinang. Namun saat berhenti karena lampu menyala merah, tiba-tiba mobil yang dikemudikannya dihantam oleh kendaraan lain dari belakang. ”Udah nabrak kenceng gitu, saya sempat belok ke kiri. Tapi tidak bisa lagi karena terjepit,” ujarnya. Dikatakannya, dia baru mengetahui telah terlibat dalam kecelakaan beruntun, setelah kendaraanya terdorong dan menghantam kendaraan lain di depannya. Zaky, pengemudi mobil Daihatsu Granmax BP 1045 K mengatakan mobil dinas yang ia kendarai terpaksa digulingkan saat dievakuasi karena tersangkut di pagar bundaran. Saat kecelakaan, di dalam mobil dinas tersebut, ada beberapa pegawai BPN. Untungnya dia dan tiga rekannya tidak mengalami cidera. ”Kami baru saja dari bandara mengantar teman,” ujarnya. Satu jam setelah kecelakaan, Ningsih, Zaky dan tiga orang penumpang lainnya pergi dari lokasi. Pasalnya, kedua kendaraannya sudah dibawa oleh truk derek. ”Saya mau pulang,” ujar Ningsih. Kepala Unit Kecelakaan Lalu Lintas Ipda Syaiful Amri mengatakan, penyebab kecelakaan diketahui dari truk kontainer. Pengemudi truk kontainer, Khoiril saat

ini sedang diperiksa bersama saksi mata, penjual koran. ”Dari pemeriksaan sementara, Khoiril mengaku remnya blong. Sampai saat ini kita masih melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi,” ujarnya. Kapolres Tanjungpinang, AKBP Patar Gunawan, yang langsung turun ke lokasi kejadian mengatakan akan mengatur ulang rambu-rambu agar kejadian serupa tak terulang. Apalagi melihat tempat kejadian peristiwa pemasangan lampu merah berada di perhentian jalan yang agak curam. Wakil Wali Kota Tanjungpinang, Syahrul, yang juga turun ke lokasi kejadian mengatakan akan melakukan kordinasi bersama kepolisian untuk mengatur lalu lintas di Kota Tanjungpinang. “Jika perlu ada perubahan kenapa tidak kita lakukan untuk keselamatan masyarakat. Pastinya kita kordinasi bersama,” kata Syahrul. Di RSUD Tanjungpinang, ibunda Yoesman yang datang beberapa saat setelah kecelakaan menangis histeris. Beberapa keluarga dekat dan teman berusaha menenangkan. Sedang di dalam ruangan lainnya, ayah korban syok atas meninggalnya anak pertama dari tiga saudara tersebut. Di RSUD, tubuh Yoesman terlihat ditutup kain kafan. Kedua sikunya terlihat dijahit cukup banyak. Pukul 13.00, jenazah Yoesman dibawa ke rumah duka. (cr23/asr)

KETUA Komisi I DPRD Natuna Welmi menegaskan, menurunnya pelayanan termasuk kasus kekosongan obat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Natuna merupakan keteledoran pimpinan rumah sakit tersebut. Sebab, kata Welmi, dengan berstatus Badan Layanan Umum Daerah (BLUD), mestinya pimpinan bisa mengelola rumah sakit tersebut secara independen layaknya sebuah perusahaan. “Top leader suatu perusahaan itu sangat menentukan keberhasilan. Termasuk di rumah sakit ini,” kata Welmi saat inspeksi mendadak di RSUD Natuna, Kamis (28/2). Namun kenyataannya pelayanan rumah sakit, banyak keluhan masyarakat. Mulai dari pelayanan, tarif berobat naik, sampai kelangkaan obat. Menurut Welmi, menurutnya pelayanan RSUD tidak hanya tanggungjawab di internal rumah sakit. Namun melibatkan kebijakan pemerintah daerah yang mengatur kebijakan. Serta evaluasi dalam manajemen rumah sakit.

F.DOK/BATAMPOS

Raja Marzuni

“Apakah Bupati masih akan mempertahankan kepemimpinan dan manajemen rumah sakit kalau sekarang pelayanannya dikeluhkan masyarakat,” kata Welmi. Soal anggaran RSUD dinilai kurang, Welmi mengatakan, ini juga merupakan kebijakan kepala daerah melalui Tim Anggaran Pemerintah Daerah. Karena DPRD dan pihak RSUD sebelumnya sudah membahas anggaran yang dibutuhkan RSUD. Namun terjadi pemangkasan anggaran ditahun 2012 lalu. “Itu pastinya kembali lagi ke pemimpinnya. Mampu atau tidak memberikan pelayana maksimal kepada masyarakat. Kalau gak bisa, ya harus legowo. Bupati harus ada kebija-

kan tepat melanjutkan BLUD RSUD Natuna,” tegas Welmi. Sekretaris Komisi I DPRD Natuna Raja Marzuni menambahkan, soal kekosongan obat non generik dan bahan habis pakai (BHP) di RSUD merupakan masalah pengelolaan BLUD di RSUD. Sebab BLUD untuk mempercepat proses birokrasi kebutuhan rumah sakit. Namun kata Marzuni, DPRD minta agar pihak rumah sakit segera memproses cepat anggaran BLUD rumah sakit yang dianggarkan dari APBD Natuna tahun 2013 sebesar 6,6 miliar. Selain itu, akan diupayakan alokasi dana sebesar Rp 5,8 miliar bantuan APBD untuk RSUD dialihkan menjadi anggaran BLUD. Supaya anggaran tersebut dapat dibelanjakan langsung untuk kebutuhan rumah sakit. Diakui Marzuni, rumah sakit kekurangan anggaran. Dan terjadi devisit anggaran dari tahun ke tahun dari APBD Natuna. Pada tahun 2012 saja RSUD mengusulkan anggaran Rp 10 miliar, namun hanya disetujui RAPBD Rp 3,5 miliar. Setelah dibahas, menjadi Rp 5,8 miliar. “Sekarang akan diupayakan agar anggaran APBD untuk RUSD dirubah menjadi anggaran BLUD. Itu dapat membantu kekurangan anggaran di RUSD,” pungkasnya.***

DAK Disdik Rp 83 M Tak Terserap Alias: Disdik Tidak Mampu NATUNA (BP) - Anggota DPRD Natuna Alias Kadir mengaku sangat menyayangkan Dana Alokasi Khusus (DAK) dari APBN untuk Dinas Pendidikan (Disdik) Natuna tidak terserap 100 persen. “Anggaran itu hanya terserap 40 persen saja dan sisanya harus dikembalikan. Sangat disayangkan,” kata Alias, kemarin. Alias menilai, kinerja Dinas Pendidikan Natuna perlu dipertanyakan. Program yang sudah tertuang di dalam pekerjaan tidak dilaksanakan dengan baik. Sehingga terjadi keterlambatan yang menyebabkan pekerjaan tidak selesai. Alias khawatir, tahun berikutnya anggaran yang bersumber dari

F.CIPI CKANDINA/BATAM POS

Alias Kadir

DAK tidak akan kembali diterima sebesar tahun sebelumnya. Karena ada aturan, jika anggaran tidak terserap 100 persen, maka akan dipotong. “Bagaimana mau minta tambah anggaran. Yang sudah ada saja tidak bisa dihabiskan.

Artinya Disdik tidak mampu, ini perlu dipertanyakan,” tukasnya. Jika dibandingkan daerah lain, lanjut Alias, DAK selalu terserap habis. Karena tidak gampang untuk mendapatkan DAK dalam jumlah besar ke pemerintah pusat. “Contoh di Jawa Timur. Setiap DAK selalu terserap 100 persen, bahkan kurang. Ini malah tidak habis sampai setengahnya,” ujar Alias. Tidak hanya bantuan pusat melalui DAK saja, lanjut Alias, bahkan di APBD Natuna saja, Dinas Pendidikan Natuna hanya mampu menyerap anggaran 70 persen dari 20 persen total APBD Natuna sebesar Rp 1,5 triliun. “Padahal pendidikan merupakan skala prioritas dalam setiap penganggaran,” pungkasnya. (cca)

IKLAN

DIJUAL

DIJUAL CEPAT (BU)

047653

047872

RUMAH KOST EXCLUSIVE

full furnish, AC, bedset, 4KT, view bagus, Sei panas kmp melayu blok 1 no. 75 & ruko Botania blok D6 No. 10 hook, btm ctr, ckp kmbalikn DP hub : 081371352966

GRATIS SERTIFIKAT

07694

BALOI RAYA BLOK C NO.8

rumah 2 lantai, 3KT, 3KM, lengkap dg prabotannya, luas tanah 114.93m2, hub : 081376117648

OVER KREDIT

DIJUAL

048645

PERUM NUSA BATAM

lokasi pnggir jalan raya, T38/90, 3KT, 2KM, dapur, 2.5lt, keramik, over kredit 105jt, cicilan 1.9jt/bln, sisa kredit 6thn 10bln, hub : 081270990808

Marina City, Bt. Aji, LT135, LB38, hook, harga 175jt, tanpa perantara, hub : 07787031769

DISEWAKAN APARTMENT

048636

WISMA BUANA INDAH 2 Blok F1 No.9 T21/65, 1KT, 1KM, surat2 lengkap (srtifikat), dkat pasar sagulung, batu aji, harga 47jt nego, hub : 081364523232 / 081364578181

DIJUAL

15244

T21, 5KT, 2.5lt, 3KM, full renov, hrg 185jt nego, blkg pasar aviari, srtifikat hak milik, hub : 085347169968 / 081362833255

TAMAN LAGUNA INDAH type 45/105 beserta depot isi ulang, sudah sertifikat, tmpt strategis, harga nego, hub : 081364653479

DIJUAL RUMAH

047753

VILLA MK KUNING C2 NO.7&8

LT 97.5m2, LB 60m2 (T36 renov), pgar pintu, jndela teralis, 2KT, RT, KM, dpur full krmik, rmah PJB Blok AH2, bt aji 21/60, 2KT, hrg nego, hub : 081267565840

051297 PUSKOPKAR BLOK B10 NO 15, 36/87

1 unit apart, lantai 5 no.3, lengkap furnish, harga 270jt nett, hub : Nelli, 085264650099 / 081372492222 / +6583007707

DIJUAL

DISEWAKAN

Tiban Baru, LT 90, LB 70, 3 KT, 1 KM, full renov, ada bath up, harga nego, hub : 081275677567

DIJUAL

HARGA PROMO

07246

RUKO 3 PINTU, 2 LANTAI Sudah sertifikat, ruko muka kuning paradise blok c no. 2,3,4, sebelah RS Grace Klinik Bt. Aji, hub : 0853 5632 6944

DIJUAL

DIJUAL RUMAH

Tipe 36/72, full renov, harga nego, hub : 08117002430 / 082169230222

MUTIARA VIEW BLOK A7 NO.2

Blok F No. 15, djual bsrta isi kmplit, 2KT, 1KM, 2AC, mtor kharisma, T45/78, hrga 175jt, hub : 081328051493

Sdh Renovasi,Lantai full keramik, 3KT, 2KM, 1R. Tamu,1 R. Keluarga, Dapur, LT 87M2, Hub: 0812 7001 8456 / 0853 7453 3077

SAKURA GARDEN D2 NO.3B

DIJUAL RUMAH

047882

TIBAN MASYEBA BUKIT MAS

DIJUAL RUMAH

06048

NAGOYA MANSION TOWER A

depan pekkong windsor, type 200an, hook, full renov, 6KT, 3KM, kitchen set, harga nego, hub : 08192246853 / 081990900208

FOR RENT

DIJUAL CEPAT TANPA PERANTARA

Rumah T36/72, 2KT, ruang tamu, toilet, hub : 082174447305

DISEWAKAN

07084

NAGOYA PERMAI

DIJUAL

06259

TAMAN SARI HIJAU TIBAN

DIJUAL CEPAT

PEMDA 1 BLOK F NO.17 BT AJI

DIJUAL RUMAH

047584

PERUM JUPITER RESIDENCE

luas 300m2, SHM 4KT, 2KM, dapur kering, dapur basah, harga nego, hub : 081364043266

DIJUAL CEPAT

DIJUAL CEPAT

048211

TIBAN 1 BLOK D7 NO.127

jl. jawa no.17b, sdh renovasi, Full keramik, 2lt, harga cash / netto 230jt, ada sertifikat, hub : 0778-6059396, 7079396, 082368168836

048292

Sekupang, 2lt, keramik, harga 25jt/ bln, hub : AHMAD 0811772482 / 0778-7496305

07498

06288

BENGKONG DALAM

DIJUAL CEPAT

KOMP RUKO WIJAYA H NO.3

view singapore, lokasi strategis, harga terjangkau, harga jual 97.000.000, cicilan UM 900.000/bln, hub : 082169340750

DIJUAL

06947

DISEWAKAN

04936

QUEEN SOUTHLINK TIBAN

DIJUAL RUMAH TOWNHOUSE

041546 TOWNHOUSE 2LT SUDAH SERTIFIKAT Full keramik, sertifikat, bengkong dalam, jl. jawa no.17b. Hub : 0778 - 6059396 / 0823 6816 8836.

DIJUAL CEPAT

07681

TCI 2 - BATUAJI

tp 36/84, hrg 116 jt , murah sekali, DP 14 jt, bs cicil 8 kali, Hub : 0813 7288 9337

DISEWAKAN

047706

JL TEUKU UMAR

pelita, depan showroom honda nagoya, lksi strategis, ccok utk showroom / bisnis lain, hub : 078-456209 / 081372954512

DIJUAL RUKO, SISA 3 UNIT

TG. PINANG 06748

NAGOYA MANSION APARTMENT Tower A, Tower B, furnish, Hub : VIVI MADYA - 0852 6380 5111

06675

SERAYA MAS BLOK B NO.16

ruko 3 lantai, full renovasi, harga nego, hub : 081372163120

050800

048066

07076

JL. PELITA 2 NO 8

rumah kos-kosan 22 kamar, berisi semua, LT 547m2, harga nego sampai jadi, yg serius hub : 08127010918

NAGOYA MANSION

Tipe 28 studio on call : 081991089326 / 081270106006

048200

4 UNIT RUKO 4LT

Seberang top100 pintu 1 jodoh, usaha hotel dan rumah walet sdg berjalan, berminat hub : 085668362192

APART. NAGOYA MANSION

Lt 06-09, tower B, full furnish, free maintenance, hub : 081372993330

06187

RUMAH KOS2AN 2LT NAGOYA 14KT, LT 155m2, sertifikat HGB smpai maret 2018, hrga 700jt nego, berminat hub : 081364811800 (ibu Wiwin)

& SEKITARNYA

06684

RUKO SINAR CIPTA 3LT jln raya batu 11 lama arah tg. uban, dan ruko sinar cipta 2lt, jl. batu 8 atas kota tg pinang (SHM, dlm tahap pmbngunan), bs tukar tmbh mobil / tanah, hub : 081261019289 / PIN BB 27IE23BC


Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013 IKLAN

Giliran Lis Diperiksa Jaksa Sambungan dari hal 33 Dalam kasus ini, Lis diperiksa bukan dalam kapasitas sebagai Wali Kota Tanjungpinang, melainkan sebagai mantan Ketua DPRD Tanjungpinang periode 1999-2004 sekaligus sebagai Ketua Badan Anggaran (Banggar). Selain memeriksa Lis, Kejati juga memeriksa Maria Titiek Pangesti

Satu Kursi... Sambungan dari hal 33 Dapil Kepri 4 atau Batam A meliputi Batuampar, Bengkong, Lubukbaja, dan Batam Kota. Jumlah kursi di dapil 4 Kepri 10 kursi dengan jumlah penduduk 443.243 jiwa. Dapil Kepri 5 atau Batam B mencakup Batuaji, Sekupang, Belakangpadang, dan Sagulung. Dapil Kepri 5 ini 10 kursi dengan penduduk 424.403 jiwa. Dapil Kepri 6 atau Batam C wilayah Nongsa, Seibeduk, Bulang, dan Galang. Anggota DPRD Kepri di dapil 6 sebanyak 5 kursi dengan 192.683 jiwa. Terakhir dapil Kepri 7 meliputi Natuna dan Anambas sebanyak 3 kursi dengan jumlah penduduk sebanyak 120.599 jiwa. Penetapan dapil dan jumlah kursi tersebut, mengacu pada Peraturan KPU Nomor 5 tahun 2013 tetang Tata cara penetapan dapil dan alokasi kursi setiap daerah pemilihan DPRD provinsi dan DPRD kabupaten/ kota dalam pemilu 2014. Tibrani mengatakan, pada pasal 3 peraturan KPU tersebut ada tujuh prinsip atau azas yang mempengaruhi terbentuknya dapil dan jumlah kursi. Tujuh azas tersebut kesetaraan nilai, ketaatan pada sistem pemilu yang proporsional, kesetaraan alokasi kursi antar dapil, berada dalam cakupan wilayah yang sama, kohesivitas, dan kesinambungan. Pada pasal 11, jumlah kursi setiap dapil anggota DPRD Kepri paling sedikit tiga kursi dan paling banyak 12 kursi. Itulah sebabnya, jumlah kursi DPRD Kepri Batam pada pileg 2009 yang hanya 22 kursi naik tiga kursi menjadi 25. Berdasarkan data agregate kependudukan (DAK) Pemerintah Provinsi Kepri 6 Desember 2012, jumlah penduduk Batam 1.060.309 dibagi 42.124 hasilnya 25,16 kursi. Karena ada koma, kata Tibrani, tidak bisa dilakukan pembulatan. (ash)

untuk dimintai keterangan. Menurut informasi yang dihimpun Batam Pos, pengusutan kasus ini karena Kejati mencium adanya penyalahgunaan anggaran. Pasalnya tiap tahun ada anggaran sewa dan perawatan rumah dinas, sementara saat itu Tanjungpinang belum mempunyai rumah dinas untuk Wako dan Wawako. Mantan Wako dan Wawako Tanjungpinang tersebut kemudian menjadikan rumah pribadinya sebagai rumah dinas. ”Pemeriksaan ini sifatnya untuk mencocokan dengan data yang kita miliki. Tadi Lis menjalani pemeriksaan mulai pukul 10.00 Wib hingga pukul 13.30 Wib,” tutur Kepala Kejaksaan Tinggi Kepri, Elvis Jhony melalui Assisten Pidana Khusus (Aspidsus) Kejati Kepri, Erwin Harap kepada wartawan, Kamis kemarin. Disinggung mengenai adanya informasi yang menyebutkan kalau rumah pribadi mantan

walikota dan wakil walikota, di SK-kan sebagai rumah dinas? Erwin menegaskan, kalau pihaknya belum mengetahui hal itu. Dan hingga kini pihaknya masih mengumpulkan data-data dan belum bisa memberikan keterangan lebih jauh terkait duduknya persoalan tersebut. ”Sampai saat ini, kita masih mengumpulkan data-data. Dan kita juga belum mengetahui kalau adanya informasi seperti itu. Yang jelas orang-orang yang kita panggil ini hanya diminta keterangan saja. Dan ini merupakan lanjutan dari penyelidikan yang kita lakukan terhadap dugaan korupsi pada dana pemeliharaan dan penyewaan rumah dinas wali kota dan wakil wali kota yang lama,” tegasnya. Sebelumnya, Suryatati dan Edward juga diperiksa Kejati Kepri. Anggaran perawatan rumah dinas yang didalami Kejati ini untuk periode 2008-2012. ***

IKLAN

KOMISARIS, DIREKSI DAN SELURUH KARYAWAN

BUMD PROVINSI KEPRI, PT. PEMBANGUNAN KEPRI Mengucapkan

TURUT BERDUKA CITA YANG SEDALAM-DALAMNYA Atas Berpulangnya ke Rahmatullah

Hj. NURAINI Binti M. NOOR Tutup Usia : 68 Tahun Ibunda Tercinta dari :

Dra. Hj. REKAVENY SOERYA (Anggota DPRD Kota Batam)

Mertua Tercinta dari :

Dr. H. M. SOERYA RESPATIONO, SH. MH (Wakil Gubernur Kepulauan Riau) Meninggal dunia pada hari Kamis, 27 Februari 2013 Pukul 04.00 WIB di rumah duka Jln. Bhakti ABRI Gang Saut 34 RT3/10 Sindangkarsa Sukamaju Baru Tapos, Depok

Semoga Almarhumah dan amal baiknya diterima di sisi Allah SWT, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan. Tertanda

Drs. EDI ROFIANO, M.Si KOMISARIS

M. SYAHRIAL, SE DIREKTUR

IKLAN

PEMERINTAH PROVINSI KEPULAUAN RIAU BESERTA JAJARANNYA

MENGUCAPKAN TURUT BERDUKA CITA YANG SEDALAM-DALAMNYA Atas Berpulangnya ke Rahmatullah

Hj. NURAINI Binti M. NOOR Tutup Usia : 68 Tahun

Ibunda Mertua Tercinta dari :

DR. H.M. SOERYA RESPATIONO, SH.MH (WAKIL GUBERNUR KEPULAUAN RIAU) Meninggal dunia pada hari Kamis, 27 Februari 2013 Pukul 04.00 WIB di rumah duka Jln. Bhakti ABRI Gang Saut 34 RT 3/10 Sindangkarsa Sukamaju Baru Tapos, Depok.

Semoga Almarhumah dan amal baiknya diterima di sisi Allah SWT, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan. Tertanda

Drs. H. MUHAMMAD SANI GUBERNUR KEPULAUAN RIAU

DR. Drs. H. SUHAJAR DIANTORO, M.Si SEKERATRIS DAERAH PROVINSI KEPULAUAN RIAU


KARIMUN

41

Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

65 Kios Ilegal Masih Beroperasi F.GUSTIA BENNY/BATAM POS

ANGGOTA Tim Pengawas BBM Subsidi memberikan penjelasan kepada pemilik kios saat sosialisasi, Kamis (28/2). Meski sudah diberi surat peringatan pertama, sejumlah kios BBM ilegal masih tetap berjualan.

Pengawas Berikan SP II GUSTIA BENNY, Karimun MESKI sudah mendapatkan surat peringatan pertama (SP I), sekitar 65 dari 162 kios BBM ilegal di Karimun masih tetap berjualan. Tim Pengawas BBM Subsidi Karimun kembali turun untuk memberikan surat peringatan kedua (SP II) bagi pemilik kios yang membangkang ini, Kamis (28/2). Kasubag Ketahanan Ekonomi Daerah Karimun Tohap menje-

laskan, kemarin Tim Pengawas menertibkan kios ilegal di empat kecamatan. Yakni Karimun, Meral, Meral Kota, dan Tebing. Tim menemukan, sekitar 50 persen kios BBM ilegal di Kecamatan Meral dan Karimun masih berjualan. “Sedangkan di Kecamatan Meral Kota dan Tebing, sekitar 60 sampai 70 persen kios ilegal sudah tidak berjualan lagi,” kata Tohap, kemarin. Dikatakan Tohap, turunnya tim ke lapangan merupakan tindak lanjut dari sosialisasi yang dilakukan seminggu lalu. Minggu lalu tim sudah turun dan membe-

rikan SP I kepada pengecer ilegal. Sesuai dengan keputusan rapat, batas waktunya diberikan satu minggu. “Makanya tim kembali turun,” jelasnya. Disinggung soal tindakan bagi para pengecer ilegal yang masih tetap berjualan, Tohap mengatakan, pihaknya akan segera memberikan surat peringatan kedua (SP II). Batas waktu untuk SP II ini selama tujuh hari. Jika dalam kurun waktu tersebut pengecer masih berjualan maka mereka akan memberikan SP III sekaligus akan diberikan tindakan. “Namun apa tindakan kita masih akan rapatkan lagi dengan ketua tim,” jelasnya. Selain itu, kata Tohap, tim nantinya juga akan melaporkan hasil yang diperoleh kepada Bupati Karimun, Nurdin Basirun. Tim akan meminta pertimbangan bupati terkait tindakan yang akan diberikan kepada pengecer yang tetap berjualan setelah mendapatkan SP III. Berdasarkan berita Batam Pos sebelumnya, jumlah pengecer ilegal yang terdata dan mendapatkan SP I sebanyak162 kios. Jumlah ini jauh lebih banyak dari kios yang memiliki izin yakni sebanyak 130 kios.***

Nelayan Dibekali Life Jacket MORO (BP) - Antisipasi cuaca ekstrim dan gelombang tinggi di laut, Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Karimun memberikan bantuan life jacket bagi para nelayan di Moro, Kamis (28/2). Untuk tahap awal, DKP memberikan bantuan 10 life jacket untuk nelayan di wilayah ini. Bantuan ini diserahkan secara simbolis oleh Kepala Bidang Pengawasan DKP KarimunYusufian Kepada Edi, StafUPTD Kelautan dan Perikanan Moro. Yusfian mengatakan, bantuan ini sebagai bentuk antisipasi kecelakaan laut bagi nelayan. “Nelayan perlu dibekali perlengkapan life jacket untuk mengantisipasi segala kemungkinan

KABID Pengawasan Dinas Kelautan dan Perikanan Karimun Yusufian (kiri), menyerahkan bantuan life jacket untuk nelayan Moro, Kamis (28/2)

F.POLISTER/BATAM POS

yang tidak diinginkan di laut,” ujarnya. Dengan adanya bantuan ini diharapkan bagi nelayan yang memperoleh bantuan dapat memanfaatkannya dengan baik saat

turun melaut menangkap ikan. “Nelayan bersangkutan, juga diminta memakainya saat berangkat dan kembali ke darat,” pintanya. (pst)

F.IMAM SUKARNO/BATAM POS

BUPATI Karimun Nurdin Basirun memukul bedug menandai dibukanya MTQ tingkat Kecamatan Kundur Utara, Rabu (27/2) malam.

Ciptakan Masyarakat Qurani TANJUNGBERLIAN (BP) - Bupati Karimun Nurdin Basirun resmi membuka Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Kecamatan Kundur Utara, Rabu (27/2). Bupati berharap, MTQ bukan saja menjadi sarana meningkatkan prestasi dalam bidang seni baca Alquran, tetapi juga menjadi proses untuk meciptakan masyarakat yang Qurani dengan mengamalkan ajaran dalam kitab suci Alquran. Nurdin mengingatkan, pelaksanaan MTQ sebagai ajang meng-

gali potensi, bakat qari dan qariah untuk meraih yang terbaik. Dan yang tak kalah penting pelaksanaan MTQ untuk menjalin silaturahmi dalam mensyiarkan agama Islam. “Pelaksanaan MTQ yang dimulai dari tingkat desa, kelurahan hingga kecamatan dan kabupaten maupun tingkat nasional tujuanya sama demi syiarnya Agama Islam. Sebagai masyarakat hidup di bumi berazam pelaksanaan MTQ hendaknya terus ditingkatkan dari tahun ke tahun,” tegasnya.

Kegiatan MTQ tingkat Kecamatan Kundur Utara tahun ini dipusatkan di simpang tiga Tugu Nanas Kelurahan Tanjungberlian Kota. Acara pembukaan ditandai dengan pemukulan bedug oleh Bupati Karimun dilanjutkan dengan penampilan drama kolosal yang diperankan pelajar. Aksi panggung para pelajar ini mendapat sambutan meriah dari warga yang hadir, sehingga menambah meriah acara pembukaan. Sementara Camat Kundur Utara Sukari menyebutkan, pelaksana-

an MTQ tahun ini sedikit berbeda dengan tahun sebelumnya. Pada MTQ kali ini diikuti empat desa satu kelurahan yakni Desa Sungai Ungar Utara, Tanjungberlian Barat, Desa Perayun, Desa Teluk Radang dan Kelurahan Tanjungberlian Kota. Dan tahun sebelumnya diikuti delapan yakni ditambah Desa Sebele, Penarah, Lebuh dan Sungai Asam. “Namun karena dilakukan pemekaran kecamatan, ketiga desa tersebut masuk Kecamatan Belat,” katanya. (ims)

Pemkab Tak Punya Data BBM Industri KARIMUN (BP) - Pemerintah Kabupaten Karimun sampai saat ini belum mengetahui jumlah pengunaan Bahan Bakar Minyak (BBM) nonsubsidi di wilayah ini. Untuk itu Pemkab meminta perusahaan untuk melaporkan jumlah kebutuhan dan pengunaan BBM untuk operasional sehari-hari. Hal ini disampaikan Asisten Perekonomian dan Pembangunan

Arnadi Supaat, kemarin. “Sampai saat ini, kita belum mengetahui berapa kebutuhan dan pengunaan BBM nonsubsidi di Karimun. Padahal semestinya kita harus memiliki data tersebut,” ungkapnya. Ditanya soal pasokan BBM nonsubsidi yang selama ini dikonsumsi industri di Karimun Arnadi mengatakan, berdasarkan

informasi dari Pertamina Batam, perusahaan-perusahaan tersebut mendatangkan melalui pihak ketiga. Salah satunya melalui kios yang ada di Kecamatan Meral. Menyikapi hal tersebut, kata Arnadi, pihaknya melalui Bagian Perekonomian Pemkab Karimun telah menyurati Dinas Perindustrian dan Pertambangan (Dis-

tamben) Karimun dan meminta mereka membuat surat kepada perusahaan tentang kebutuhan dan pengunaan BBM di perusahaan masing-masing. “Semoga dalam waktu dekat kita sudah memiliki data tersebut. Sehingga kita mengetahui total pengunaan BBM di Karimun baik itu subsidi maupun nonsubsidi,” tambahnya. (bni)

IKLAN

Akhirnya, Desa Lubuk Nikmati Listrik TANJUNGBATU (BP) - Setelah puluhan tahun menunggu, akhirnya masyarakat Desa Lubuk Kecamatan Kundur dapat menikmati penerangan listrik dari PLN Ranting Tanjungbatu. Meskipun belum maksimal, namun masyarakat dalam sebulan belakangan ini sudah lega karena desa mereka tidak gelap gulita lagi. Seperti disampaikan Tarno, 65,

seorang warga mengaku senang kampungnya saat ini sudah terang benderang, hal ini setelah adanya pemasangan jaringan listrik. Meski belum maksimal, warga mengaku sudah cuku senang. “Hal ini dirasa cukup membantu masyarakat terutama untuk penerangan dan mendukung sektor perekonomian,” ujar Tarno. Kepala Desa Lubuk Atan M Aruf

kepada Batam Pos menyebutkan, selama ini sekitar 3.000 masyarakat Desa Lubuk belum mendapatkan penerangan listrik. Dengan adanya penambahan instalasi listrik dari PLL Ranting Tanjungbatu, tahun ini sekitar 50 persen warganya sudah bisa menikmati pasokan listrik. “Sisanya mudahmudahan dapat segera mendapatkan listrik juga,” kata Atan. (ims)

Optimalkan Potensi Diri

IKLAN

PROVINSI KEPULAUAN RIAU Mengucapkan

TURUT BERDUKA CITA YANG SEDALAM-DALAMNYA Atas Berpulangnya Keharibaan Tuhan Yang Maha Esa

Terapi Super Quantum KARIMUN (BP) - Bagi para orang tua yang belum bisa memaksimalkan bakat dan potensi anaknya, Super Quantum bisa menjadi solusinya. Dengan metode-metode yang dikembangkan, teknik terapi Super Quantum (SQ) bisa mendeteksi dan mengembangkan potensi yang dimiliki anak-anak bahkan kalangan dewasa. Menurut pendiri SQ Dody, mendeteksi bakat dominan pada anak dapat menggunakan metode stifin. Dan untuk mengetahui bakat khusus pada anak bisa dilihat dengan proses scaning sidik jari. “Dengan mengetahui bakat anak sejak dini, maka orang tua sangat

DINAS PENDIDIKAN Hj. NURAINI BINTI M. NOOR Tutup Usia : 68 Tahun Ibunda Tercinta dari :

Dra. Hj. REKAVENY SOERYA (ANGGOTA DPRD KOTA BATAM) F.YUDI KHAIDIR/BATAM POS

PENDIRI Super Quantum, Dody, melayani kliennya, Kamis (28/2). Dengan terapi ini pasien bisa mendeteksi dan mengoptimalkan bakat.

mudah mendidik dan mengarahkan bidang pendidikan yang sesuai dengan karakter anak,” ungkapnya.

Dody mengatakan, terapi SQ juga bisa digunakan bagi para pecandu rokok yang ingin berhenti dari kebiasaan merokok. (yud)

Mertua Tercinta dari :

DR. H. M. SOERYA RESPATIONO, SH. MH (WAKIL GUBERNUR KEPULAUAN RIAU) Meninggal dunia pada hari Kamis, 27 Februari 2013 Pukul 04.00 WIB di rumah duka Jln. Bhakti ABRI Gang Saut 34 RT3/10 Sindangkarsa Sukamaju Baru Tapos, Depok "Semoga Amal Kebajikan Almarhumah Diterima Disisi Allah SWT dan Bagi Keluarga yang ditinggalkan diberi Kesabaran, Ketabahan Iman dan Tawakkal serta Senantiasa berada dalam lindungan Allah SWT. Amin ya Robbal Alamin" Tertanda

Drs. H. YATIM MUSTAFA, M.Pd Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Riau

YUZET, S.Pd Sekretaris

Drs. H. ATMADINATA, M.Pd

Drs. MUHD DALI, MM

Kabid. Pendidikan Dasar

Kabid. Pendidikan Menengah & Tinggi

Dra. Hj. YUSNAWATI

Ir. MUHAMMAD YUNUS, MM

Kabid. PAUD NI

Kabid. Pengembangan SDM Pendidikan

TAMSIR, M.Si Kepala Balai Tekom


Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

KUNKER KETUA TP PKK KEPRI KE KABUPATEN LINGGA

K

ETUA Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Provinsi Kepri Ny Hj Aisyah M Sani bersama pengurus, mengikuti rangkaian kunjungan kerja (kunker) Gubernur Kepri ke Kabupaten Lingga. Ketua TP-PKK Kepri, menyerahkan bantuan dan pembinaan bagi masyarakat di Kecamatan Senayang, Pancur, dan Daik Lingga. Bantuan itu, dua timbangan bayi, masing-masing untuk Senayang dan Pancur. Alat permainan edukatif (APE) Kit dan dua BKB Kit untuk Senayang dan Pancur, MP ASI berupa bubur bayi dua dus besar masing-masing untuk Senayang dan Pancur, serta uang pembinaan bagi dua grup kompang di daerah tersebut. Sedangkan bantuan diserahkan di Daik Lingga, berupa empat timbangan bayi, APE Kit dan tiga BKB Kit, MP ASI berupa bubur bayi empat dus besar, serta uang pembinaan bagi dua grup kompang. Di samping itu, Ketua TP-PKK Provinsi Kepri yang juga selaku Ketua Dekranasda Prov Kepri meninjau pembuatan Tudung Manto Khas Lingga dan pembuatan kue sagu. Ny Hj Aisyah M Sani memberikan bantuan dana pembinaan kepada pengrajin dan pembuat kue sagu, agar ke depan meningkatkan kualitas dan kuantitas produksi mereka. *** Narasi & Foto Istimewa

Foto bersama memakai kerudung hasil kerajinan Dekranasda Lingga.

Foto bersama memakai kerudung hasil kerajinan Dekranasda Lingga.

Foto bersama dengan anggota Dekranasda, Lingga.

Foto bersama di depan rumah bantuan RTLH di Kecamatan Senayang.

Ny Aisyah memberikan bantuan kepada kader posyandu di Kabupaten Lingga.

Istri Gubernur mencoba menyulam di Kantor Dekarnasda, Lingga.

Ketua Tim PKK disambut dengan karangan bunga saat tiba di Pancur, Lingga.

Ketua tim PKK foto bersama di depan kediaman Bupati Lingga.

Ketua Tim PKK Kepri mencoba memasak kue tradisional olahan Sagu khas Lingga.

Ketua Tim PKK Kepri, disambut Kader PKK di Kecamatan Senayang.

Ketua Tim PKK Provinsi Kepri dan Kabupaten Lingga.

Mengunjungi workshop Batik Dekranasda, Lingga.

Ketua Tim PKK Kepri saat road show di Lingga.

Memberikan pengarahan kepada pengrajin di Dekranasda, Lingga.

Pemberian bantuan oleh Ketua Tim PKK kepada kader posyandu di Pancur.

Rombongan road show Gubernur Kepri di kapal.

Ketua Tim PKK Kepri, memberikan bantuan kepada Kader PKK di Senayang.

Mengunjungi Rumah Batik Dekranasda, Lingga.

Rombongan bersama Gubernur Kepri tiba di Pancur.


Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

Tuntut Pisah Dapil dari Natuna ANAMBAS (BP) - Kepala Komisi Pemilihan Umum (KPU) Anambas, Marzuki mengatakan, Anambas ingin pisah daerah pemilihan (Dapil) dengan Kabupaten Induknya, Natuna. Marzuki memaparkan tidak adil rasanya jika Anambas dan Natuna yang sudah terpisah masih disatukan dalam 1 dapil dan hanya mendapatkan jatah 3 kursi saja. Pasalnya, kebutuhan Anambas dan Natuna sudah berbeda dan rentang kendalinya yang sangat jauh. Sementara Sekretaris Daerah Anambas, Radja Tjelak Nur Djalal mengatakan, jumlah penduduk bukan lagi sebuah pertimbangan tunggal harus dikedepankan. Menurut Tjelak, luas wilayah dan LCTCM UGTVC MQPFKUK IGQITCſU [CPI rumit juga hendaknya menjadi perhatian. Jika masih bergabung dengan Natuna, otomatis jumlah kursi yang akan diisi hanya 3 kursi. Ia meragukan, apakah dalam masa reses agenda dewan provinsi nantinya, para legislator yang dipilih rakyat mampu menjangkau seluruh wilayah Natuna dan Anambas yang notabene terdiri

dari banyak pulau. Jika tidak, berarti akan ada kebutuhan daerah yang seharusnya bisa diakomodir anggota legislatif tersebut jadi terlewatkan. ”Kalau bergabung, nanti bakalan sulit. Lihat saja pada masa reses. Kalau cuma 3 orang apa mampu menjalani reses di Natuna dan Anambas? Kan itu sulit, wilayah kita bukannya wilayah yang mudah. Efeknya pasti ada kebutuhan yang akan terlewati. Seharusnya diperhatikan anggota dewan jadi lewat,” katanya. Menurut Tjelak, dengan dipisahkannya Dapil Natuna dan Anambas, aspirasi rakyat akan semakin terdengar dan terakomodir dengan baik. Sehingga kedepannya pembangunan di Anambas juga bisa mendapat dukungan lebih baik dari anggota DPRD Provinsi yang dipilih oleh masyarakat Anambas. ”Kalau kami berpisah, perhatian anggota dewan dari dapil kita akan lebih fokus kepada pembangunan Anambas. Aspirasi masyarakat juga terserap dengan maksimal. Jadi pembangunan pun bisa semakin baik,” jelas Tjelak. Memperjuangkan pemisahan

Dapil dari Natuna, Tjelak bersedia memberikan bantuan secara maksimal. Jika memang Pemda harus menyurati Gubernur untuk memohon pemisahan Dapil tersebut, dirinya akan segera menuliskan Surat permohonan tersebut. Tidak hanya itu, dirinya mengajak KPUAnambas dan DPRD Anambas juga untuk bersama-sama mengantarkan surat tersebut langsung kepada Gubernur Kepri. ”Jika memang Pemda yang harus menyurati, kita akan buat suratnya. Dan mari, DPRD dan KPU kita antarkan bersama-sama langsung kepada Gubernur. Jika perlu langsung kita paparkan kepada beliau mengapa kita harus memisahkan dapil Anambas dari Natuna,” jelas Tjelak. Tak m au ketinggalan, Wakil Ketua 1 DPRD Anambas, M Da’i juga menyampaikan dukungannya usulan tersebut. Tidak hanya secara pribadi, dirinya siap untuk mengajukan dukungan secara kelembagaan, yaitu melalui DPRD Anambas. ”Kita akan buatkan surat jika perlu dan di cap langsung dengan cap DPRD Anambas,” tegas Da’i. (sya)

Gubkepri Tolak Ranperda TANJUNGPINANG (BP) - Gubernur Kepri, M Sani, menolak Ranperda Tarif Pelayanan Kesehatan pada Rumah Sakit Umum Daerah Kota Tanjungpinang. Penolakan gubernur dinyatakan dalam surat resmi ditandatangani Sekdaprov Kepri atas nama gubernur. Ketua pansus penyusunan tarif rumah sakit, Arif mengaku kecewa atas penolakan ini. Padahal Ranperda ini sudah disahkan dewan kota Desember 2012. ”Ini sudah lama kita godok, namun bukan masalah tarif saja tapi juga berkaitan dengan jasa semua tindakan meliputi rawat dinas, medis, perawat. Tapi malah ditolak gubernur,” kata Arif.

Dalam balasan surat gubernur dikatakan bila tarif pelayanan kesehatan tetap diatur dalam perda maka berlaku sebagaimana dimaksud harus mencabut terlebih dahulu status Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) RSUD Tanjungpinang. ”Pemprov mengacu kepada Undang-Undang Nomor 32 tahun 2004 yang tidak menyebutkan perda tarif ini tidak masuk dalam perda kabupaten/ kota yang wajib dievaluasi oleh gubernur,” katanya. Sementara di dalam penyusuan ranperda tarif ini, mereka mengacu berdasarkan UU 04 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit, bahwa meskipun RSUD berstatus BLUD pemberlakuan perda untuk kelas

tiga diperbolehkan. Arif mencontohkan, pemberlakuan ini sudah ada seperti rumah sakit di Sukabumi dan Sidoarjo. Sampai kini, RSUD masih menggunakan tarif berdasarkan peraturan Kabupaten Kepri 2002. Kala itu Kepri belum jadi provinsi. Tarif kelas tiga yang digunakan sebesar Rp 7 ribu untuk rawat inap per malam. ”Untuk Ranperda ini kami buat tarif di kelas tiga Rp 40 ribu per malam. Besaran tarif ini tetap kita perhatikan masyarakat dengan membuat tarif yang tidak lebih tinggi,” kata Arif. Maka terkait penolakan Ranperda ini, tim pansus akan mengajukan banding ke Kemendagri. (asr)

F.YUSNADI/BATAM POS

AM dan My, warga negara Malaysia tersangka penyeludupan TKI Ilegal, diamankan di Mapolsek KKP Tanjungpinang, Kamis (28/2).

Dua Warga Malaysia Ditahan Berupaya Selundupkan TKI Ilegal TANJUNGPINANG (BP) Kepolisian Kawasan Pelabuhan (KKP) Tanjungpinang, menggagalkan upaya penyeludupan delapan calon TKI ilegal ke Malaysia melalui Pelabuhan Internasional Sri Bintar Pura Tanjungpinang, Minggu (24/2) lalu. Kasubag Humas Polres Tanjungpinang, AKP Wisnu Edhi Sadono mengatakan, penangkapan itu sudah lama. Namun dengan alasan kepentingan pengembangan KKP, baru mengeksposnya, Kamis (28/2). Kedelapan TKI ilegal itu dari Jawa Timur. Lima di antaranya, dari Probolinggo, sedangkan tiga dari Bondowoso. Wisnu didampingai Kapolsek KKP, Kompol Arief Budi mengatakan, anggotanya curiga melihat ke-8 calon TKI itu resah menjelang keberangkatan menuju Stulang Laut Malaysia. ”Petugas IKLAN

dari KKP menghampiri TKI itu, begitu ditanya mereka mengaku akan dibawa ke Malaysia untuk diperkerjakan di kebun kelapa sawit,” tutur Wisnu. Namun begitu calon TKI itu diperiksa, tidak bisa menunjukan dokumen lengkap yang menyatakan mereka sah TKI. Dari pengakuannya, mereka dijemput dua warga Malaysia, Am, 60, dan My, 62. Melihat AM dan My muncul, anggotanya langsung membawa AM, My dan kedelapan calon TKI itu ke Mapolsek KKP untuk dimintai keterangan,” jelasnya. Mereka direkrut warga negara Indonesia, sedangkan kedua WNA datang hanya untuk menjemput. ”Dari pengakuan keduanya, calon-calon TKI dipekerjakan di kebun sawit di Selangor, Malaysia. Diiming-imingi gaji 1.500 Ringgit Malaysia,” ujarnya. Kedelapan TKI itu hanya mengantongi paspor. Untuk keberangkatan ke Malaysia sudah ditanggung, baik itu pembuatan paspor maupun tiket keberangkatan. ”Sewaktu ditangkap mereka sudah dilengkapi tiket MV Cinta Indo-

mas, dengan jadwal keberangkatan pukul 14.00 Wib,” tukasnya. Sementara Arief Budi mengatakan, masih mengembangkan siapa rekan kedua WNA tersebut yang merekrut kedelapan calon TKI itu. ”Sekarang orang merekrut tersebut masih DPO. Sedangkan kedua WNA tersebut hanya tinggal menjemput saja,” tambahnya. Kedelapan calon TKI itu akan ditangai Balai Pelayaan Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (TKI) Kepri. Sedangkan kedua WNA tersebut akan tetap diperiksa, keduanya melanggar pasal 102 ayat 1a pasal 103 jo 51 jo UU RI No 39 tahun 2004. ”Kedua pelaku diancam hukuman minimal dua tahun, maksimal 15 tahun,” tukasnya. Sementara itu, Kepala BP3TKI, Manampin Simamora mengatakan, akan memulangkan TKI tersebut secepatnya kedaerah masing-masing. Saat ini mereka ditampung di Transito Batu 8. ”Rencananya, besok (hari ini, red) mereka akan dipulang ke daerah masing melalui Bandara Raja Haji Fisabilillah,” tuturnya. (cr23)

F.SYAHID/BATAMPOS

PASIEN antre di depan puskesmas saat ada pengobatan gratis, belum lama ini.

Bangun Enam Posyandu SYAHID, Anambas DINAS Kesehatan kabupaten Kepulauan Anambas, terus berupaya meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat Anambas. Salah satunya, pembangunan posyandu di enam desa yakni yakni, desa Kampung Baru Letung, Atap, Terap, Bukit Padi, Payaklaman, dan desa Air Biru. Sedangkan peningkatan pelayanan pada desa yang baru mekar dengan membangun Puskesmas Pembantu (Pustu). Dari 20 desa baru mekar, untuk sementara Dinas Kesehatan akan membangun Pustu di delapan desa pemekaran. Di antaranya desa SeIKLAN

rat, desa Temburun,Matak Kecil, Keramut, Telaga Kecil, Air Putik, Lidi dan desa Putik. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kepulauan Anambas Said M. Damrie mengatakan, tahun lalu sudah ada pemekaran desa sebanyak 20 desa. Namun untuk sementara Dinas Kesehatan akan membangun pustu di delapan desa pemekaran dulu. Sedangkan pembangunan pustu untuk 12 desa pemekaran lainnya akan di laksanakan pada tahun berikutnya. ”Di Anambas sudah ada 20 desa pemekaran lagi. Untuk sementara kami akan membangun 8 pustu di delapan desa pemekaran tersebut. Kedepannya kami akan usulkan untuk desa lain yang belum

memiliki Pustu,” kata Said ketika ditemui di ruangan kerjanya kemarin. Kata Said, selain membangun sarana Pustu Dinas Kesehatan juga akan membangun Pondok persalinan desa (Polindes). Lanjutnya, bagi desa yang baru mekar yang belum memiliki Polindes untuk sementara bergabung dulu dengan Pustu terdekat menunggu pembangunan berikutnya. ”Bagi desa pemekaran yang belum memiliki Pustu, masyarakatnya bisa berobat ke Pustu terdekat dan tetap akan dilayani petugas medis yang bertugas disana. Kita juga akan bangun posyandu di 6 desa, jadi intinya kita akan tetap membenahi sarana dan prasarana

yang belum ada secara bertahap,” katanya. Said menambahkan, untuk saat ini pihaknya telah mempersiapkan pembangunan Puskemas Tarempa yang baru di Batu Tambun sebagai pengganti puskesmas yang ada saat ini. Puskesmas yang baru tersebut nantinya akan dilengkapi dengan rumah dinas. Sehingga petugas kesehatan tidak susah payah mencari tempat tinggal. Sementara setelah ada puskesmas yang baru, maka Puskesmas Tarempa nantinya akan naik menjadi Rumah Sakit Pratama. ”Setelah puskesmas yang baru sudah siap, maka Puskesmas Tarempa akan dikembangkan menjadi Rumah Sakit Pratama,” tambahnya. ***


probintan

Kasatpol PP Ajukan Penangguhan Penahanan

Curi HP, Udin Babak Belur BINTAN (BP) - Gara-gara mencuri handphone milik seorang nelayan, Udin, 32, babak belur dihajar warga. Pemuda pengangguran ini tak bisa mengelak setelah kedapatan mengantongi ponsel Nokia X-2 yang diambilnya dari pompong milik Jaynur di Pulau Kelong, Kamis (28/2) pagi. Menurut cerita Jaynur saat kejadian dirinya sedang makan di bagian belakang pompong miliknya. Saat itu ia menyandarkan pompong di pelabuhan Pulau Kelong. “Tiba-tiba saya lihat ada orang masuk ke dalam ruang kemudi, dan langsung keluar tergesa-gesa,� ujar Jaynur usai membuat laporan di Kantor Polsek Bintan Timur, kemarin. Awalnya Jaynur tidak curiga. Dia baru sadar ponselnya digondol maling setelah mengecek di ruang kemudi pompong dan mendapati sudah tidak ada lagi. Kemudian dia mengabarkan kejadian ini kepada rekan-rekannya dengan memberikan ciri-ciri pemuda yang sempat masuk ke ruang kemudi pompongya itu. Jay meminta rekan lain membuntuti pria tersebut yang menyeberang dengan pompong lain menuju Kijang. Begitu sampai di jalan Barek Motor, Kijang beberapa rekan Jay langsung menghadang pemuda penganguran tersebut. IKLAN

5ZdVhR\R_ Cf^RY

1TeTa[h =! =^ 7^^Z .[H[TMO

!)&'' ($$ "#* !)"# &'(* $""

Batam Pos, Jumat 1 Maret 2013

F.ARRAZI ADITYA/BATAM POS

Tersangka pencurian handphone, Udin, tertunduk dengan muka bonyok setelah dihakimi massa, Kamis (28/2).

Awalnya Udin mengelak. Namun ketika ponsel curian itu ada di dalam sakunya saat digeledah, Udin langsung dihadiahi bogem mentah para pemuda ini. Polisi kemudian mengamankan Udin beserta barang bukti yang dicurinya. Saat ditemui Batam Pos, Udin hanya bisa tertunduk dengan wajah setengah bonyok di dalam sel Polsek Bintan Timur. Kapolsek Bintan Timur Kompol Deden N melalui Wakapolsek Iptu Sudarto menyebutkan, saat ini tersangka diproses. “Dia dijerat pasal 362 KUHP tentang pencurian dengan ancaman kurungan lima tahun penjara,� sebut Sudarto.(tya)

Anggotanya Curi Laptop CARNITA, Bintan KEPALA Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP) Bintan Ahmad Izhar, mendatangi Mapolres Bintan di Tanjunguban, Selasa (26/2). Izhar mengajukan penangguhan penahanan terhadap Syahrul alias Master Key, anggota Satpol PP yang ditahan Polres Bintan terkait pencurian laptop. “Benar, Kasatpol PP bersama keluarga tersangka datang mengajukan penangguhan penahanan,� ujar Kasat Reskrim Polres Bintan AKP Reonald TS Simanjuntak, Kamis (28/2). Reonald menerangkan, ada beberapa alasan penangguhan

penahanan yang diajukan antara lain yang bersangkutan dijamin tak melarikan diri, tak mengulangi perbuatannya, serta tak berusaha meng hilang kan barang bukti. Berkenaan de ngan ini pihaknya masih mem pelajari perihal penang guhan penahanan yang diajukan pim pinan dan keluarga ter sangka ini. Ketika ditanya apakah posisi tersangka ini masih honor atau sudah PNS, menurut Reonald tersangka statusnya PNS di lingkungan Pemerintah Kabupetan (Pemkab) Bintan. “Status tersangka sudah PNS,� katanya. Seperti diberitakan sebelumnya, Syahrul, anggota Satpol PP Pemkab Bintan ditahan lantaran mencuri laptop di Kantor Badan Penanaman Modal dan Promosi Daerah (BPMPD) di Bandar Seri

Bintan, Bintan Bunyu. �Tersangka terancam dihukum penjara selama 7 tahun,� ujar Reonald. Dia menambahkan, Syahrul ditahan sejak Sabtu (23/2) lalu. Awalnya, ia tak berniat mencuri laptop melainkan meminjam untuk mencari data-data yang diperlukan. Namun, saat kejadian kondisinya sepi sehingga memancing minat tersangka mencuri laptop. Aksi tersanga diketahui Satpam di lokasi kejadian, sehingga oknum Satpol PP tersebut langsung diamankan selanjutnya diserahkan ke polisi. Selain menahan tersangka, polisi juga mengamankan barang bukti 1 unit laptop merk Sony Vaio 14 inchi warna merah maron seharga Rp 8 juta milik kantor BPMPD Bintan.***

Kapolres: Tidak Ada Unsur Pidana hubungan kerja (PHK), Senin (25/1). Mereka dianggap telah melakukan pelanggaran berat berupa pencemaran nama baik. TANJUNGUBAN (BP) - Kapolres Kepala Dinas Tenaga Kerja Bintan Bintan AKBP Octo Budhi Prasetyo Hasfarizal Handra menyampaikan, menyimpulkan, komentar delapan kedua belah pihak telah dipertekaryawan Bintan Lagoon Resort mukan dimana pihak perusahaan (BLR) di akun Fatetap pada putusan memcebook yang berujung PHK karyawan dengan pada pemecatan mereka, alasan melakukan petidak mengandung unsur lang garan berat. pidana. Meski begitu, Berkenaan dengan pihaknya tetap menungpelanggaran berat ini, ia gu keterangan dari saksi menyarankan agar ini ahli terkait kasus ini. bisa dibuktikan secara “Keterangan ahli pidana hukum dalam hal ini ke independen diperlukan pihak kepolisian. dalam kasus ini,� ujar Apalagi, tambah Octo, Rabu (27/2). Hasfarizal, pihak F.DOK Octo menerangkan, AKBP Octo Budhi perusahaan juga telah Prasetyo pernyataan dan komentar melaporkan perkara ini karyawan BLR tersebut ke pihak Polres Bintan. tidak memenuhi unsur pidana, baik “Oleh sebab itu, kalau mereka melakukan provokasi maupun (karyawan) bisa dibuktikan secara perbuatan tak menyenangkan. hukum salah, maka pihak karyawan Namun, jika saksi ahli menyatakan harus menerima putusan hukum sebaliknya, pihak kepolisian akan nantinya,� ujarnya. meningkatkan status penyelidikan Sebaliknya, bila secara hukum menjadi penyidikan kasus ini. kesalahan atau pelanggaran berat “Tergantung saksi ahli,� ujar Octo. tadi tak dapat dibuktikan, maka Seperti diberitakan sebelumnya, pihak perusahaan harus mempegara-gara berkomentar di akun kerjakan kembali ke-8 karyawan jejaring sosial Facebook, delapan yang telah dipecat itu. Perusahaan orang karyawan PT Bintan Lagoon juga diminta mengembalikan naResort Lagoi terkena pemutusan ma baik para karyawan. (cnt)

Komentar Facebook Karyawan BLR


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.