Banjarmasin
open your mind
Post
DEMI KEADILAN, KEBENARAN DAN DEMOKRASI
RABU
21 JANUARI 2009/ 24 MUHARAM 1430
NO. 1260 TH XXXVII/ ISSN 0215-2987
RP 3.000
HALAMAN
28
Masuk Bak Usai Tembak Ibu
SUARASURABAYA.NET/EDDY
Yoseph saat hendak ditangkap polisi.
BERAWAl dari kecurigaan tetangga, pembunuhan sadis yang menggemparkan warga Surabaya, terungkap. Yoseph alias Cecep (26) diduga menembak perut ibunya, Mayasari Lihota alias Lie San (60) yang sedang tidur, Selasa (20/1). “Biasanya Bu Lie San suka duduk-duduk di depan rumahnya pagi-pagi. Tapi pagi itu saya tidak melihat dia.
Para Pejabat Israel Ketakutan
Malah melihat si Cecep duduk di teras rumah sambil memegang senapan angin. Saya takut, lalu panggil tetangga-tetangga,” ucap seorang tetangga, Leha. Dipimpin Ketua RW (rukun warga) Suharto Sukri. warga datang ke rumah Lie San di Jalan Pecindilan VI/20, Surabaya. Namun, mereka tak berani masuk karena Yoseph
mempermainkan senjatanya di depan rumah. Kesempatan datang ketika pria bertubuh tambun itu
masuk rumah tanpa menutup pintu. Hal 14 kol 1-3
Semoga Tak seperti Bush
■ Puluhan Jenazah Tertimbun Puing TEL AVIV, BPOST - Bukan kegembiraan merasa menang perang, namun justru rasa takut. Itulah yang dialami para pejabat Israel pasca-menghentikan agresi militer ke Jalur Gaza, Palestina. Mereka takut diseret ke pengadilan internasional dengan tuduhan melakukan kejahatan perang. Pada agresi selama 22 hari itu, sekitar 1.300 orang tewas dan sedikitnya 6.000 orang luka-luka. Ketakutan muncul terkait ancaman organisasiorganisasi internasional pro-Palestina. Para pejabat negeri zionis itu dianggap bertanggung jawab atas tindakan militernya yang membunuh warga sipil dan merusak fasilitas umum termasuk tempat-tempat pengungsian. Pada masa intifada kedua, sejumlah pejabat terutama para menteri Israel pernah dituntut sebagai penjahat perang. “Kalau skala kerusakan di Gaza menjadi jelas, saya takkan bisa liburan lagi di Amsterdam, melainkan di mahkamah internasional di Den Haag,” ujar seorang menteri Israel. Seorang menteri lain menyatakan, situasinya beda dengan seusai Operation Defensive Shield di Tepi Barat, tujuh tahun lalu.
AP PHOTO/KATSUMI KASAHARA
Sebuah tarian digelar menjelang pelantikan Barack Obama, Selasa (20/1).
Hal 14 kol 4-7
Peringkat Nilai CPNS Bisa Dilihat
DOK BPOST
kota yang mengikuti perteBANJARBARU, BPOST muan di aula BKD Kalsel di Sebanyak 23 ribu lebih lemBanjarbaru, Selasa baran hasil seleksi (20/1). calon pegawai nePertemuan geri sipil (CPNS) yang dipimpin se-Kalsel telah diKepala BKD Kalserahkan kepada sel HM Thamrin masing-masing Baitu dihadiri Asisdan Kepegawaian ten Pemerintahan Daerah (BKD) kaSetdaprov Kalsel bupaten/kota dan Isra Ismail, Kepaprovinsi. Sedangla Inspektorat kan jadwal penguHM Thamrin Kalsel Suharjo, muman disepakati perwakilan BKN Regional pada Jumat (23/1). Kalimantan dan kepala BKD Penyerahan itu dilakukabupaten/kota se-Kalsel. kan tim penyelenggara seleksi CPNS Kalsel ke BKD provinsi dan kabupaten/ Hal 14 kol 4-7
WASHINGTON, BPOST - Impian warga kulit hitam Amerika Serikat, terwujud. Selasa (20/1). Barack Hussein Obama Jr, resmi menjadi presiden ke-44 AS menggantikan George Walker Bush.
Pelantikan Obama dan Wakil Presiden Joe Biden dihadiri banyak kepala negara dan pemerintahan. Indonesia diwakili Dubes untuk AS, Sudjadnan Parnohadiningrat. Usai pelantikan, Obama langsung menyampaikan pidato pertamanya. Pidato itu dinilai penting guna mengetahui strateginya membawa AS ke depan. Yang menarik, pidato itu ditulis oleh Jon Favreau yang baru
berusia 27 tahun. Favreau dipercaya Obama menjadi penulis pidatonya sejak masa konvensi capres Partai Demokrat. Obama dilantik di Capitol Hill (kantor Kongres AS), dalam suasana pengamanan paling ketat dalam sejarah AS. Situasi ini tergambar dengan diterjunkannya lebih dari 12.500 personel militer.
MA Dulu Baru yang Lain
Intil Itu Napa? WAYAH takumpulan di warung, bubuhan Palui ini kada kahabisan bahan pamandiran. Si Garbus baucap: Aku sabujurnya salut wan urang-urang pintar kita di banua ini. Bubuhannya bisa manciptakan motto daerah masing-masing seperti Kayuh Baimbai, Mura, Saraba Kawa, Sanggam dan Hal 14 kol 1-3
Kafein Bikin Halusinasi - Ongkos taksi turun, Lak-ai + Amun balabih kada baangsul, Nang-ai
05:01
12:34
15:58
18:42
PAHIT. Presiden AS George W Bush harus menerima kenyataan pahit pada detik-detik akhir kekuasaannya. Ratusan demonstran antiperang di AS mencaki-maki Bush, beberapa jam sebelum dia meniggalkan Gedung Putih, Selasa (20/1). Tidak itu saja. Mereka juga melemparkan sepatu-sepatu ke gerbang Gedung Putih. Hal 14 kol 1-3
Hal 14 kol 4-7
SI PALUii
JANGAN terlalu banyak minum kopi. Para peneliti dari Universitas Durham, Inggris, mengatakan orang yang mengonsumsi kafein setara tiga cangkir kopi seduh atau tujuh cangkir kopi instan lebih mudah berhalusinasi. Kafein yang terdapat dalam kopi, teh, cokelat, minuman berenergi, atau pil, dapat memperburuk efek fisiologis dari stres. Ketika seseorang mengalami stres, tubuh mengeluarkan hormon cortisol. Jumlah hormon tersebut meningkat bila disertai konsumsi kafein. Peningkatan hormon itulah yang dikaitkan dengan kecenderungan berhalusinasi. (lvs/mi)
Gedung Putih Dilempari Sepatu
Anang Gayam
19:56
JAKARTA, BPOST - Pengusutan kasus rekening liar merembet ke Mahkamah Agung (MA). Selasa (20/1) pukul 10.00 Wita, M Roem Nesa yang menjabat sekretaris MA, secara diam-diam mendatangi kantor komisi pemberantasan korupsi (KPK). Dia ternyata dimintai keterangan oleh tim penyidik KPK terkait adanya rekeningrekening liar di berbagai departemen dan lembaga negara, sebagaimana pernyataan Menteri Keuangan, Sri Mulyani. Dari MA, selain Roem, penyidik KPK yang dipimpin Deputi Penindakan Ade Raharja juga memeriksa Kabiro MA, Agung Darmawan.
SEBARAN REKENING LIAR ● ● ● ● ● ●
MA 102 rekening Depsos 1 rekening BP Migas 2 rekening Deptan 32 rekening Depkum HAM 66 rekening Depnakertrans 21 rekening
Juru bicara KPK Johan Budi saat dikonfirmasi membenarkan adanya pemeriksaan itu. “Ada dua pejabat MA yang sedang dimintai keterangan petugas. Itu masih bersifat penyelidikan atau langkah awal untuk menelisik keberadaan rekeningrekening tersebut,” ucapnya. Hal 14 kol 1-3