28
Banjarmasin Post
RP 3.000
HALAMAN
DEMI KEADILAN, KEBENARAN DAN DEMOKRASI
Penumpang Trigana Gemetar
Labirin PNS PENDAFTARAN Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun ini mulai dibuka. Ribuan kaum terpelajar penyandang gelar sarjana kembali mengadu nasib. Semua kiranya sadar, bahwa jumlah lowongan yang tersedia amatlah sedikit dibanding para pendaftar yang
Mujiburrahman
RABU
27 OKTOBER 2010/ 19 ZULKAIDAH 1431 H NO. 14081 TH XXXIX/ ISSN 0215-2987
membeludak. Tapi apa boleh buat. Namanya juga untunguntungan. Kita semua tentu maklum, bahwa di negeri ini mencari kerja bukanlah hal yang mudah, termasuk bagi para sarjana.
Boeing Terbang dengan Satu Mesin
BANJARMASIN POST GROUP/AYA SUGIANTO
MENDARAT DARURAT - Pesawat Trigana Air jurusan PangkalambunSemarang, yang mengangkut 116 penumpang mendarat darurat di Bandara Syamsudin Noor, Banjarbaru, Selasa (26/10).
Hal 14 kol 4-7
BANJARBARU, BPOST Cuaca cerah. Sebanyak 116 calon penumpang dengan santai memasuki Boeing 737200 milik Maskapai Penerbangan Trigana Air. Selasa (26/10) sekitar pu-
kul 10.20 WIB, pesawat meninggalkan Bandara Iskandar, Pangkalanbun, Kabupaten Kotawaringin Barat, Kalteng Hal 14 kol 1-3
Turis Bertahan di Atas Pohon
“Wajar Gubernur Jarang Ngantor”
Tsunami Mentawai Tewaskan 108 Orang
Kejagung Kirim Tim Penyidik
PADANG, BPOST Gempa 7,2 Skala Richter (SR) di Kepulauan Mentawai, Sumbar, Senin (25/ 10) malam, menyisakan duka. Sedikitnya 108 orang tewas di puluhan desa disapu tsunami setinggi dua hingga tiga meter. Selain itu sedikitnya 502 orang, sembilan di antaranya turis asal Australia, dikabarkan hilang. Data tersebut diungkapkan Ketua DPRD Kabupaten Mentawai, Dendri Dori Satoko saat dihubungi pers, Selasa (26/10). “Kami mendapat laporan dari posko yang tersebar di beberapa pulau,” ujarnya. Hendri menyesalkan sikap Badan Klimatologi, Meteorologi dan Geofisika (BKMG) yang mencabut peringatan potensi tsunami hanya dalam hitungan menit. “Kami akan membahas pencabutan itu. Kami sangat menyesalkan cepatnya pencabutan itu,” tegasnya. Menanggapi hal tersebut, Kepala Sub Direktorat Informasi Gempa BMKG Rachmat Triono menegaskan pencabutan sudah sesuai standar operasional dan prosedur (SOP). “Tsunami muncul 15 sampai 20 menit setelah terjadinya gempa. Oleh karena ti-
AFP PHOTO / RUS AKBAR
HINDARI TSUNAMI - Warga berusaha menghubungi keluarga mereka melalui telepon seluler setelah berhasil mencapai perbukitan di Padang, Sumatera Barat, Senin (26/10) malam. Mereka lari ke dataran tinggi setelah terjadi gempa guna menghindari tsunami.
dak terjadi, ancaman tersebut dicabut. Tsunami terjadi lebih satu jam sejak gempa,” katanya. Terlepas dari pencabutan itu, jumlah korban tewas masih bisa bertambah. Ini karena air bah menyapu puluhan desa di empat kecamatan yakni Pagai Selatan, Pagai Utara, Sikakap dan Sipora. Data lain disampaikan Yayasan Citra Mandiri (YCM) yang memiliki jaringan di hampir semua dusun dan desa di Kepulauan Mentawai. Menurut data mereka, jumlah sementara korban tewas sebanyak 31 orang. “Ratusan rumah hancur
disapu air,” kata Direktur Eksekutif Yayasan Citra Mandiri Roberta Sarokdok. Informasi yang diperoleh dari Kepala Penanggulangan Bencana Wilayah Pagai Selatan, Joskamatir, sebanyak 27 jenazah ditemukan terdampar di pinggir pantai, Selasa (26/10). “Kabarnya, sembilan turis sudah ditemukan dalam kondisi selamat,” ujarnya. Sedangkan data yang dimiliki Pusat Pengendalian Operasional Sumbar menunjukkan korban tewas sebanyak 23 orang. Hal 14 kol 4-7
15 Menit Hancur Semua
Mobil Evakuasi Malah Kabur YOGYAKARTA, BPOST - Warga sekitar Gunung Merapi berusaha menyelamatkan diri. Petugas pun berupaya mengevakuasi warga secepat mungkin. Kesibukan itu sontak terjadi saat Gunung Merapi meletus, Selasa (26/10) pukul 17.50 WIB. Letusan itu diikuti semburan awan panas (sekitar 600 derajat celcius) ke arah Samburejo dan Kinahrejo atau desa ‘Juru Kunci’ Gunung Merapi, Mbah
Hal 14 kol 4-7
Kita Gabung di FB Banjarmasin Post
Maridjan. Warga pun panik. Pengendara sepeda motor melaju sembari terus membunyikan klakson. Semua ingin selamat. Hal 14 kol 1-3
Mbah Maridjan Bertahan di Musala Halaman
14
Anang Gayam
SUBUH 04:44
ZUHUR 12:08
ASAR 15:22
MAGRIB 18:14
ISYA 19:24
Ruly Asmarani KASUS..kasus..dan kasus lagi. Rakyat pusing mikirin makan.. pemimpin bingung tak ad kekompakan. Kapan slesainya ??? Dewi Dhifa DEPONERING sudah terlambat kenapa tidak dari awal dilakukan. Menurut saya, lanjutkan saja kasusnya ke pengadilan tapi jaksanya menuntut bebas.
Komentar lain di hal 4
Kepedasan, Rumah Makan Digugat
Hal 14 kol 5-7
- Banyak banar musibah, Lak-ai + Makanya haragu banua, Nang-ai
KETIDAKKOMPAKAN terjadi di Kejagung. Plt Jaksa Agung, Darmono dan JAM Pidus Amari berbeda sikap dalam putusan kasus Bibit-Chandra.
Badar Adar Edogawa KOK ga kompak seh, knalan aja dlu pak atau skalian tkeran no hp. Biar kompak gtuu.
MESKI terganggu oleh sinyal telepon yang putus-sambung, warga Desa Sikakap, Pagai Utara, Supri Lindra (30) mengungkapkan detik-detik datangnya tsunami yang menyapu desanya, Senin (25/10) malam, “Untung saja, saat itu kami sudah berada di perbukitan setelah terjadi gempa. Air setinggi sekitar dua meter menerjang desa kami hingga hancur lebur. Hanya sekitar 15 menit namun hancur semuanya,” katanya, Selasa (26/10).
SI PALUii
JAKARTA, BPOST - Pemeriksaan kasus dugaan korupsi pengalihan lahan eks Pabrik Kertas Martapura (PKM) terus berlanjut. Saat ini, Kejaksaan Agung (Kejagung) terus memeriksa saksi, dengan tersangka Gubernur Kalsel, Rudy Ariffin. Jika selama ini, pemeriksaan dilakukan di Jakarta, Kejagung dalam waktu dekat mengirim tim penyidiknya ke Kalsel. “Penyidik sudah BPOST GROUP/APUNK memanggil lima saksi, Rudy Ariffin tetapi tidak datang. Mereka beralasan biaya. Karena itu kami akan kirim penyidik ke sana,” ujar Kapuspenkum Kejagung, Babul Khoir Harahap, Selasa (26/10). Ditegaskannya, para saksi diperiksa terkait dugaan keterlibatan Rudy. “Ya, untuk gubernur Kalsel masih pemeriksaan saksi. Mungkin ada beberapa saksi lagi yang akan dipanggil,” kata Babul. Mengenai pencekalan, Babul kembali menegaskan surat sudah dikirim ke Ditjen Imigrasi. Jaksa Agung Muda Intelijen (JAM Intel) Kejagung Edwin Pamimpin Situmorang membenarkan hal tersebut. “SK cekal sudah saya tandatangani dan dikirim ke Ditjen Imigrasi,” tegasnya.
Jalan Ditutup SI Palui wayah musim razia, lalu kada mengaluarakan sapeda motornya tu. Inya kada wani mamakainya. Bininya kada dibariakannya jua mamakai, takutan kalu kana rajia. Uyuh kaena baurusan. Bujur haja pang polisi tu ada banyak haja kakawanan si Palui macam Surawin um-
pamanya, tapi inya kada mau kukurang labih. Ngaran tugas, amun tadapat urang babuat salah atawa malanggar paraturan waktu inya batugas, kada pilih bulu lagi, musti digawinya. Hal 14 kol 1-3
SEPELE tetapi berbuntut panjang. Gara-gara menyajikan saus sambal, Restoran Steak ‘n Shake di Cleveland, Tennessee, Amerika Serikat, dituntut oleh Tim dan Mary Katherine Gann. Suamiistri itu tidak terima anak mereka yang masih bocah kepedasan karena memakan saus NET sambal itu. Bahkan, bocah itu sesak napas dan sakit. “Mereka sengaja menaruh saus sambal ke meja kami. Padahal saus itu jarang disajikan. Akibatnya, anak kami memakannya hingga kepedasan dan sakit perut,” kata Tim. Mereka menuntut kompensasi sebesar 10.000 dolar AS atau sekitar Rp 90 juta. Selain itu, mereka menuntut ganti rugi sebesar 50.000 dolar AS atau Rp 450 juta untuk penderitaan yang sudah dialami. (kps/ap)
2710/B01