© Magnolia Pictures
GERMAN CINEMA 04 – 21 OKTOBER 2018
KATA SAMBUTAN Politis, memikat, liar – edisi keenam German Cinema membawa film-film aktual terbaik dari Jerman ke gedung-gedung bioskop di Jakarta sampai Bali. Salah satu unggulan program tahun ini adalah Aus dem Nichts karya Fatih Akin, yang mengacu kepada rangkaian peristiwa di sekitar serangan sel teror Gerakan Bawah Tanah Nasionalsosialis (NSU) di Köln, Jerman pada tahun 2004 dan menceritakan kisah seorang perempuan yang kehilangan suaminya yang berasal dari Turki dan putranya akibat serangan bom. Aus dem Nichts memenangkan penghargaan Golden Globe, sementara bintang Hollywood Diane Kruger meraih Hadiah untuk Pemeran Wanita Terbaik di Festival Film Cannes yang bergengsi berkat penampilannya yang mengesankan. Juga di Cannes berlangsung pemutaran perdana film cerita ketiga Valeska Grisebach, Western, yang sejak itu telah memukau para kritikus dan penonton di festival-festival di seluruh dunia. Dengan rangkaian gambar yang gemilang, Western menceritakan pendekatan sekelompok pekerja konstruksi dari Jerman yang ditugaskan membangun pembangkit listrik tenaga air di pedalaman Bulgaria. Tanpa dibekali pengetahuan mengenai bahasa dan kondisi setempat, mereka terlibat pertikaian dengan penduduk lokal, namun terjalin pula pertemanan yang lembut – sebuah drama benturan antarbudaya pun berkembang. Kejutan budaya yang berbeda dialami oleh Diallo, seorang pengungsi asal Nigeria, ketika ia ditampung oleh keluarga Hartmann di Grünwald di Bavaria dalam film Willkommen bei den Hartmanns. Film itu sukses besar di bioskopbioskop di Jerman dan dengan cara yang sangat jenaka menggambarkan sudut pandang berbedabeda mengenai situasi aktual di Jerman, setelah sekitar satu juta pengungsi tiba di negeri itu pada musim panas 2015. Willkommen bei den Hartmanns mengemas sebuah tema yang sangat aktual dalam bentuk komedi keluarga yang menghibur sekaligus mendalam. Tema keluarga memang berperan besar dalam German Cinema edisi kali ini: dalam film dokumenter Happy yang hangat, di mana sutradara Carolin Genreith menyajikan hubungan ayahnya dengan seorang perempuan Thailand, yang membuat dirinya dihadapkan
pada prasangkanya sendiri; dalam drama Sommerhäuser, di mana sebuah kebun di tengah liburan musim panas menjadi tempat berlangsungnya aneka konflik keluarga; dan dalam Wildes Herz, film musik yang memukau dan menyajikan potret penyanyi band punk Jerman Feine Sahne Fischfilet, di mana kedua orang tuanya ikut tampil dan mengiringi perubahan putra mereka dari perusuh sepak bola menjadi aktivis yang dengan lantang menentang golongan kanan. Film-film lain dalam program yang kami sambut dengan gembira adalah Königin von Niendorf dan Timm Thaler oder das verkaufte Lachen. Kedua film tersebut berhasil merebut hati penonton usia muda di Jerman. Sudah menjadi rahasia umum bahwa antusiasme itu menular – karenanya kami yakin bahwa antusiasme para pemeran utama dalam filmfilm German Cinema tahun ini, antusiasme para penonton di Jerman dan para kritikus mancanegara akan terbawa pula ke gedunggedung bioskop di Indonesia. Festival seperti ini tentu saja takkan mungkin terselenggara tanpa antusiasme dan dukungan para mitra di semua kota yang berpartisipasi dan dalam lingkup yang lebih luas lagi. Kepada Anda semua kami mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas kerja sama yang baik dan semangat yang menggelora! Ucapan terima kasih secara khusus juga kami sampaikan kepada publik, karena publiklah yang membuat sebuah festival patut disebut festival. German Cinema 2018 menghadirkan sembilan film – semuanya diputar untuk pertama kali di Indonesia – di Jakarta, Denpasar, Bandung, Makassar, Surabaya dan Yogyakarta. Saksikanlah produksi-produksi terkini, yang mengundang Anda untuk tertawa maupun menangis, yang menceritakan kisah-kisah yang berani dan membuat penonton menahan napas. Kami menantikan kedatangan Anda!
Anna Maria Strauß Direktur Festival
VORWORT Politisch, mitreißend, wild – die sechste Ausgabe von German Cinema bringt ein Best-of aktueller Filme aus Deutschland in die Kinosäle von Jakarta bis Bali. Ein Highlight des diesjährigen Programms ist Fatih Akins Aus dem Nichts, der angelehnt an die Geschehnisse rund um einen Anschlag der Terrorzelle Nationalsozialistischer Untergrund (NSU) in Köln, Deutschland im Jahr 2004, die Geschichte einer Frau erzählt, die bei einem Bomben-Attentat ihren deutsch-türkischen Mann und ihren Sohn verliert. Aus dem Nichts gewann einen Golden Globe und das eindrucksvolle Schauspiel von Hollywood-Star Diane Kruger wurde auf dem renommierten Filmfestival in Cannes mit dem Preis für die beste Darstellerin honoriert. Ebenfalls in Cannes zeigte Valeska Grisebach die Premiere ihres lange erwarteten dritten Spielfilms, Western, der seitdem Kritiker und Publikum auf Festivals weltweit beeindruckt hat. Western schildert in großartigen Aufnahmen die Geschichte einer Gruppe deutscher Bauarbeiter, die in der bulgarischen Provinz ein Wasserkraftwerk bauen sollen. Ohne Sprachund Ortskenntnisse geraten sie in Streitigkeiten mit den Einheimischen, aber es entwickeln sich auch zarte Freundschaften – ein eindringliches Culture-Clash-Drama entfaltet sich. Einen Kulturschock ganz anderer Art erlebt der aus Nigeria geflüchtete Diallo, als er in Willkommen bei den Hartmanns bei der Familie Hartmann im bayerischen Grünwald aufgenommen wird. Der Film war ein großer Erfolg in den Kinos in Deutschland und beschreibt auf sehr humorvolle Weise unterschiedliche Perspektiven auf die aktuelle Situation in Deutschland nachdem im Sommer 2015 knapp eine Millionen Flüchtlinge ins Land kamen. Willkommen bei den Hartmanns verpackt ein hochaktuelles Thema in einer unterhaltsamen und hintergründigen Familienkomödie. Überhaupt spielt Familie eine große Rolle in dieser Ausgabe von German Cinema: im warmherzigen Dokumentarfilm Happy, in dem die Regisseurin Carolin Genreith die Beziehung ihres Vaters mit einer thailändischen Frau porträtiert und d abei auch über ihre eigenen Vorurteilen stolpert; im Drama Sommerhäuser, wo ein Garten in den Sommerferien zum Schauplatz für Familienkonflikte wird; und in Wildes Herz, dem mitreißenden Musikfilm und Porträt des
Sängers der deutschen Punkband Feine Sahne Fischfilet, in dem auch die Eltern auftreten und die Wandlung ihres Sohnes vom FußballHooligan zum lauten Aktivisten gegen die rechte Szene in seiner H eimat begleiten. Besonders freuen wir uns auch über Königin von Niendorf und Timm Thaler oder das verkaufte Lachen im Programm. Beide Filme konnten in Deutschland auch ein jugendliches Publikum begeistern. Begeisterung steckt bekanntlich an - daher sind wir überzeugt, dass sich die Begeisterung der Protagonistinnen und Protagonisten der diesjährigen German Cinema Filme, die Begeisterung des Publikums in Deutschland und der internationalen Kritik in die Kinos in Indonesien überträgt. Und natürlich wäre ein solches Festival nicht möglich ohne die Begeisterung und Unterstützung zahlreicher Partner in allen teilnehmenden Städten und darüber hinaus. Ihnen möchten wir herzlich danken für die gute Zusammenarbeit und das Engagement! Und ein ausdrücklicher Dank gilt natürlich dem Publikum, das jedes Festival erst zum Festival macht. German Cinema präsentiert 2018 neun Filme – alle feiern ihre Indonesien-Premiere – in Jakarta, Denpasar, Bandung, Makassar, Surabaya und Yogyakarta. Erleben Sie aktuelle Produktionen, die zum Lachen einladen genauso wie zum Weinen, die mutige Geschichten erzählen und ihr Publikum in Atem halten. Wir freuen uns auf Sie!
Anna Maria Strauß Festival Director
FOREWORD Political, gripping and wild – the sixth German Cinema festival brings the best of German contemporary films to cinemas in Jakarta to Bali. One highlight of this year’s programme is Fatih Akin’s In the Fade, which is based on the events surrounding a terrorist attack carried out by the National Socialist Underground (NSU) cell in Cologne, Germany in 2004. It tells the story of a woman who loses her German-Turkish husband and her son in the bombing. In the Fade won a Golden Globe, while Hollywood star Diane Kruger’s impressive performance earned her the award for best actress at the renowned film festival in Cannes. Cannes likewise saw the premiere of Valeska Grisebach’s long-awaited third full-length film, Western, which has since impressed critics and audiences at festivals around the world. Featuring grandiose images, Western portrays a group of German builders who have come to build a hydroelectric power station in the Bulgarian provinces. Without any knowledge of the country’s language or culture, they find themselves at loggerheads with the local villagers, though some tentative friendships also emerge – a haunting culture-clash drama is the result. A cultural shock of an entirely different kind is experienced by the Nigerian refugee Diallo when he comes to stay with the Hartmann family in the Bavarian town of Grünwald in Welcome to Germany. A big box office success in Germany, the film is a very humorous portrayal from different perspectives of the current situation in Germany after nearly a million refugees arrived in the country in the summer of 2015. Welcome to Germany packages a highly topical subject within an entertaining and profound family comedy. Family in general plays an important role in this year’s German Cinema festival: in the warmhearted documentary Happy, in which director Carolin Genreith depicts her father’s relationship with a Thai woman, forcing her to confront her own prejudices in the process; in the drama The Garden, where a garden becomes the scene of family conflicts in the summer holidays; and in Wild Heart, a rousing music film and portrait of the singer in German punk band Feine Sahne Fischfilet that also features his parents,
who watch as their son evolves from football hooligan to outspoken activist fighting against the right-wing scene in his home region. We are also particularly pleased to have Queen of Niendorf and The Legend of Timm Thaler or The Boy Who Sold His Laughter on this year’s programme. Both films were also a big hit with young audiences in Germany. Enthusiasm is contagious, as we all know – so we are certain that cinema-goers in Indonesia will be “infected” by the enthusiasm of the protagonists in this year’s German Cinema films, the enthusiasm of audiences in Germany, and the enthusiasm of international critics. And of course such a festival would not be possible without the passion and support of numerous partners in all participating cities and beyond. We would like to express our particular thanks to all of them for their commitment and cooperation! Naturally, special thanks also goes to our audiences, who make any festival a festival in the first place. German Cinema is presenting nine films in 2018 – all of them Indonesian premieres – in Jakarta, Denpasar, Bandung, Makassar, Surabaya and Yogyakarta. Come and experience the latest films, which will make you laugh and cry, which tell stories of courage and which will keep you on the edge of your seat. We look forward to welcoming you!
Anna Maria Strauß Festival Director
DAFTAR ISI INHALTSVERZEICHNIS CONTENT
KATA SAMBUTAN VORWORT FORWORD AUS DEM NICHTS IN THE FADE BEUYS BEUYS HAPPY HAPPY KÖNIGIN VON NIENDORF QUEEN OF NIENDORF SOMMERHÄUSER THE GARDEN TIMM THALER ODER DAS VERKAUFTE LACHEN THE LEGEND OF TIMM THALER OR THE BOY WHO SOLD HIS LAUGHTER
03 – 05 08 – 11 12 – 15 16 – 19 20 – 23 24 – 27 28 – 31
WESTERN WESTERN WILDES HERZ WILD HEART WILLKOMMEN BEI DEN HARTMANNS WELCOME TO GERMANY INFORMASI UMUM ALLGEMEINE INFORMATIONEN FESTIVAL CONDITIONS FESTIVAL COMMITTEE, TERIMA KASIH DANKSAGUNG ACKNOWLEDGEMENTS KALENDER KALENDER CALENDAR
32 – 35 36 – 39 40 – 43 44 – 45 46 47
© MAGNOLIA PICTURES
8
AUS DEM NICHTS Film cerita // 105 menit // Jerman // 2017 Sutradara: Fatih Akin // Pemeran: Diane Kruger, Denis Moschitto, Numan Acar, Johannes Krisch Kematian suami dan anaknya dalam sebuah serangan teroris menghancurkan hidup Katja. Proses penyelidikan dan pencarian tersangka justru membuat masa duka Katja semakin berat, membuka luka dan menyudutkannya ke keputusasaan. Katja harus menghadapi dirinya sendiri sambil mengikuti persidangan yang menghadirkan dua terdakwa: sepasang kekasih berlatar belakang ekstrimis kanan Nazi Baru. Sebuah pertanyaan mengoyak Katja: jika sistem hukum tidak dapat memberinya keadilan, apa yang dapat ia lakukan? Film Aus dem Nichts merupakan satu karya yang mengesankan, berani, dan menyentuh – terinspirasi dari kejadian nyata penyerangan yang dilakukan oleh sel gerakan teror Nazi Baru National Socialist Underground (NSU) di Cologne, Jerman, pada 2004. Penghargaan • Aktris Terbaik untuk Diane Kruger (Festival Film Cannes, Prancis 2017) • Film Berbahasa Asing Terbaik (Penghargaan Golden Globe 2017) • Film Berbahasa Asing Terbaik (Critics’ Choice Movie Awards 2018) • Film resmi perwakilan Republik Federasi Jerman untuk ajang Piala Oscar 2018
Film thriller yang menegangkan. Diane Kruger tampil luar biasa. (The Hollywood Reporter)
Fatih Akin lahir pada 1973 di Hamburg, Jerman, sebagai putra imigran Turki. Ia kuliah di Universitas Seni Rupa (UdK). Ketika ia telah menjadi sutradara ternama di Jerman, ia pun berhasil menerobos ke kancah internasional dengan Head-On pada 2004, yang mendapat Penghargaan Beruang Emas serta Penghargaan Film Jerman dan Eropa. Film ceritanya dari tahun 2007, The Edge of Heaven, memenangi Penghargaan Skenario Terbaik di Festival Film Cannes. Film ceritanya yang dirilis pada 2014, The Cut, diputar perdana di Festival Film Venesia. Film cerita terbarunya, Aus dem Nichts, yang dibintangi oleh Diana Kruger, diputar perdana di Festival Film Cannes 2017.
9
Spielfilm // 105 Minuten // Deutschland // 2017 Regie: Fatih Akin // Darsteller: Diane Kruger, Denis Moschitto, Numan Acar, Johannes Krisch Nach dem Tod ihrer Familie bei einem Terroranschlag fällt Katjas Leben auseinander. Die Suche nach den Tätern und Gründen für das sinnlose Töten macht Katjas Trauer umso schmerzhafter, öffnet Wunden und sät Zweifel. Katja kämpft mit sich selbst, während sie den Prozess gegen die beiden Verdächtigen verfolgt: ein junges Paar aus der Neonazi-Szene. Bald gibt es einfach keine Alternative mehr für sie – sie will Gerechtigkeit. Aus dem Nichts ist ein aufwühlender, mutiger und beeindruckender Film – angelehnt an das 2004 von der Terrorzelle Nationalsozialistischer Untergrund (NSU) verübte Nagelbomben-Attentat in Köln. Auszeichnungen • Diane Kruger als beste Darstellerin (Internationale Filmfestspiele Cannes, 2017) • Bester Fremdsprachiger Film (Golden Globe Awards, 2017) • Bester Fremdsprachiger Film (Critics’ Choice Movie Awards, 2018) • Offizieller deutscher Beitrag für den Besten Fremdsprachigen Film (Oscar verleihung 2017)
Ein Thriller der Extraklasse. Diane Kruger ist hervorragend. (The Hollywood Reporter)
Fatih Akin, geboren 1973 in Hamburg als Sohn türkischer Einwanderer, studierte an der Hochschule für bildende Künste. Als bereits renommierter Filmemacher in Deutschland, gelang ihm auch international der Durchbruch mit Gegen die Wand (2004), für den er den Goldenen Bären sowie den Deutschen und Europäischen Filmpreis erhielt. Sein Spielfilm Auf der anderen Seite aus dem Jahr 2007 gewann den Preis für das beste Drehbuch in Cannes. Sein Film The Cut (2014) wurde auf dem Filmfestival in Venedig uraufgeführt. Sein neuestes Werk Aus dem Nichts, mit Diane Kruger, wurde 2017 auf dem Filmfestival in Cannes uraufgeführt.
© MAGNOLIA PICTURES
AUS DEM NICHTS
IN THE FADE Feature film // 105 minutes // Germany // 2017 Director: Fatih Akin // Cast: Diane Kruger, Denis Moschitto, Numan Acar, Johannes Krisch After the death of her family in a terrorist attack, Katja’s life falls apart. The search for the perpetrators and reasons behind the senseless killing complicate Katja’s painful mourning, opening wounds and doubts. Katja struggles as she endures the trial against the two suspects: a young couple from the neo-Nazi scene. There is simply no alternative for her: she wants justice. In the Fade is a disturbing, courageous and impressive film – inspired by an attack carried out by the neo-Nazi terror cell National Socialist Underground (NSU) in Cologne, Germany in 2004. Awards • Best Actress for Diane Kruger (Cannes Film Festival, 2017) • Best Foreign Film (Golden Globe Awards, 2017) • Best Foreign Language Film (Critics’ Choice Movie Awards, 2018) • Official German submission for Best Foreign Language Film (The Academy Award, 2017)
An edge-of-your-seat thriller. Diane Kruger is superb. (The Hollywood Reporter)
Fatih Akin was born in 1973 in Hamburg, Germany, the son of Turkish immigrants. He studied at the University of Fine Arts. Already an accomplished filmmaker in Germany, his international breakthrough came with Head-On (2004), winner of the Golden Bear, as well as the German and European Film Award. His 2007 feature The Edge of Heaven won the Best Screenplay prize at Cannes. His 2014 feature The Cut premiered at the Venice Film Festival. His latest feature In the Fade, starring Diane Kruger, premiered at the 2017 Cannes Film Festival.
11
© ZEROONEFILM_FOTO: CAROLINE TISDALL // © ZEROONEFILM_BPK_ERNST VON SIEMENS KUNSTSTIF TUNG
12
BEUYS Film dokumenter // 107 menit // Jerman // 2017 Sutradara: Andres Veiel // Menampilkan: Klaus Staeck, Caroline Tisdall, Rhea Thönges-Stringaris, Johannes Stüttgen, Franz Joseph van der Grinten Mungkin hanya sedikit tokoh abad ke-20 dari dunia kreatif Jerman yang dapat menandingi reputasi kontroversial seniman pertunjukan, pematung, seniman grafis, teoris seni, dan pengajar seni Joseph Beuys (1921–1986). Karya-karyanya dianggap menghadirkan satu konsep seni yang baru dan meluas, sampai menyentuh aspek politis masyarakat. Dalam kolasenya yang cerdas ini sutradara Andres Veiel merangkai tidak terhitung banyaknya dokumen gambar dan suara, sebagian di antaranya belum pernah ditampilkan selama ini, untuk menyajikan gambaran seorang manusia dan seniman unik yang mendobrak batas-batas dengan kreativitasnya. Beuys bukan sebuah potret klasik, melainkan sebuah pengamatan yang intim terhadap seorang tokoh berikut karya seni dan ruang-ruang gagasannya menggelora, provokatif, dan sangat kekinian. Konsep seninya yang diperluas membawa Beuys ke tengah perdebatan kemasyarakatan yang hingga kini masih relevan. Beuys merupakan film dokumenter yang komprehensif dan edukatif yang menghormati kehidupan seorang seniman penting sekaligus sensasional. Penghargaan • Pilihan resmi dewan juri untuk seksi Kompetisi (Festival Film Berlin, 2017)
Film karya Andres Veiel ini memperoleh kiat-kiat stilistiknya dari gelora kreativitas tokoh utamanya. Bisa jadi hidup Beuys sendirilah karya seninya yang terbesar - itulah yang membuat film Veiel yang cerdas dan halus itu begitu menyenangkan. (Screen Daily)
Andres Veiel lahir pada 1959 di Stuttgart. Ia kuliah psikologi di Berlin Barat. Dari 1985 hingga 1989 ia menyelesaikan pendidikan penyutradaraan dan dramaturgi di Künstlerhaus Bethanien di Berlin. Sejumlah pementasan di sebuah penjara di Berlin kemudian melahirkan film dokumenter Weihnachtstraum pada 1991/92. Pada 1993 Veiel meraih Penghargaan Film Jerman untuk Balagan. Film cerita pertamanya, Wer wenn nicht wir, termasuk dalam seksi kompetisi Festival Film Berlin 2011 dan meraih sejumlah penghargaan. Andres Veiel adalah anggota Akademi Film Jerman dan Akademi Film Eropa dan mengajar pada berbagai perguruan tinggi.
13
Dokumentarfilm // 107 Minuten // Deutschland // 2017 Regie: Andres Veiel // Mit: Klaus Staeck, Caroline Tisdall, Rhea Thönges-Stringaris, Johannes Stüttgen, Franz Joseph van der Grinten Kaum ein deutscher Kulturschaffender des 20. Jahrhunderts ist ähnlich berühmt und war ähnlich umstritten wie der Aktionskünstler, Bildhauer, Zeichner, Kunsttheoretiker und zeitweilige Professor Joseph Beuys (1921–1986). Regisseur Andres Veiel zeichnet in seiner furiosen, klugen Collage unzähliger, oftmals bisher unerschlossener Bild- und Tondokumente das Bild eines einzigartigen Menschen und Künstlers, der in seiner rastlosen Kreativität Grenzen sprengte. Beuys ist kein klassisches Porträt, sondern eine intime Betrachtung des Menschen, seiner Kunst und seiner Ideenräume, mitreißend, provozierend und verblüffend gegenwärtig. Beuys‘ erweiterter Kunstbegriff führt ihn mitten in den Kern auch heute relevanter gesellschaftlicher Debatten. Beuys von Andres Veiel ist ein großartiger Dokumentarfilm und dazu ein vollständiges, lehrreiches und respektvolles Porträt eines wichtigen Künstlers, der immer auch eine Sensation war. Auszeichnungen • Im Wettbewerb (Internationale Filmfestspiele Berlin, 2017)
Andres Veiels faszinierender Film zieht seine stilistischen Mittel aus der rastlosen Kreativität seines Protagonisten. Vielleicht war das Leben von Beuys selbst sein größtes Kunstwerk - das ist es, was Veiels fein gesponnenen, klugen Film zu einem solchen Vergnügen macht. (Screen Daily)
Andres Veiel, geboren 1959 in Stuttgart, Deutschland, studierte in West-Berlin Psychologie und absolvierte eine Regie- und Dramaturgie-Ausbildung am Berliner Künstlerhaus Bethanien. Aus ersten Inszenierungen in einem Berliner Gefängnis entstand 1991/92 der Dokumentarfilm Winternachtstraum. 1993 erhielt Veiel für Balagan einen Deutschen Filmpreis. Im Wettbewerb der Berlinale 2011 zeigte er seinen ersten Spielfilm, Wer wenn nicht wir, der mit mehreren Preisen ausgezeichnet wurde. Andres Veiel ist Mitglied der Deutschen und der Europäischen Filmakademie und unterrichtet an verschiedenen Hochschulen.
© ZEROONEFILM_BPK_ERNST VON SIEMENS KUNSTSTIF TUNG_STIF TUNG MUSEUM SCHLOSS MOYL AND_FOTO: UTE KLOPHAUS // ©ZEROONEFILM_BPK_STIF TUNG MUSEUM SCHLOSS_MOYL AND_UTE KLOPHAUS
BEUYS
BEUYS Documentary // 107 minutes // Germany // 2017 Director: Andres Veiel // Featuring: Klaus Staeck, Caroline Tisdall, Rhea Thönges-Stringaris, Johannes Stüttgen, Franz Joseph van der Grinten Hardly any twentieth century German cultural figure is as famous or as controversial as Joseph Beuys (1921–1986), a performance artist, sculptor, graphic artist, art theorist and one-time professor. In his fast-paced and intelligent collage of countless images and audio documents, many of them previously unseen, the director Andres Veiel paints a picture of this unique man and artist whose restless creativity knew no bounds. Beuys is no conventional portrait; rather it is an intimate study of the man, his art and his ideas – stirring, provocative and astoundingly present. Beuys’ broad understanding of art takes him right to the heart of social debates that continue to be of relevance today. Beuys by Andres Veiel is a wonderful documentary as well as a complete, instructive and respectful portrait of an important artist – who was always a sensation. Awards • In the main Competition (Berlin Film Festival, 2017)
Andres Veiel’s fascinating film takes its stylistic cues from its restlessly creative subject. One could even argue that Beuys’ life was his main work – and that’s what makes Veiel’s fine, thoughtful documentary such a pleasure to watch. (Screen Daily)
Andres Veiel was born in 1959 in Stuttgart, Germany. He studied psychology in West Berlin and trained in directing and dramaturgy at the Künstlerhaus Bethanien in Berlin. He made a documentary in 1991/92 entitled Winternachtstraum, based on scenes he initially shot in a Berlin prison. In 1993 Veiel won a German Film Award for Balagan. He presented If Not Us, Who?, his first feature film which won several prizes, in the competition section of the 2011 Berlinale. Andres Veiel is a member of the German and European Film Academy, and teaches at various universities.
15
© CORSO FILM- UND FERNSEHPRODUKTION
16
HAPPY Film dokumenter // 85 menit // Jerman // 2017 Sutradara: Carolin Genreith // Menampilkan: Dieter Genreith, Carolin Genreith, Tukta Supaphon Pimsoda-Genreith Dieter, ayah Carolin, sangat berubah dalam beberapa tahun terakhir. Setelah berpisah dari istrinya, ibu Carolin, ia menukar sepatu hiking dengan sandal jepit dan setiap tahun pergi ke Thailand selama beberapa minggu, kadang-kadang sendiri, kadangkadang bersama teman-temannya - semuanya sudah berusia di atas 60 dan bercerai. Sang ayah berkata, ia benar-benar menikmati hidup di sana. Putrinya curiga: Oh Tuhan, apakah ayahku menjadi wisatawan seks sekarang? Apakah Dieter sekarang termasuk kaum laki-laki yang menyusuri jalanan di Bangkok sambil menggandeng perempuan muda Thailand yang jelita? Apa yang dicarinya di sana? Bersamasama, ayah dan putri itu berangkat ke Thailand, tempat sang sutradara mendadak mendapati diri sebagai anggota sebuah keluarga baru, sementara Dieter dihadapkan dengan konsep cinta yang sama sekali berbeda. Dan perlahan-lahan Carolin mulai sadar bahwa tidak ada jawaban pasti atas sekian banyak pertanyaannya yang dilandasi kegusaran. Happy, film dokumenter panjang ketiga karya Carolin Genreith, merupakan film ayahputri yang sangat pribadi, tetapi juga film mengenai proses menjadi tua, rasa bahagia, dan perbedaan budaya. Penghargaan • Penayangan perdana dalam rangka Festival Film Dokumenter dan Animasi Internasional di Leipzig (DOK Leipzig), Jerman, 2016 • Film Pilihan Penonton Festival Film Internasional Duisburg, Jerman 2016 • Nominasi Film Terbaik Penghargaan Film Asosiasi Kritikus Jerman 2018
Carolin Genreith lahir pada 1984 di Aachen, belajar produksi TV dan jurnalisme di Berlin, pernah bekerja di sebuah bioskop alternatif dan sebagai asisten sutradara. Film debutnya Die mit dem Bauch tanzen, memenangi Penghargaan Film Pilihan Publik pada Festival Film Jerman di Ludwigshafen.
17
Dokumentarfilm // 85 Minuten // Deutschland // 2017 Regie: Carolin Genreith // Mit: Dieter Genreith, Carolin Genreith, Tukta Supaphon Pimsoda-Genreith Seit ein paar Jahren hat sich Carolins Vater Dieter sehr verändert. Nach der Trennung von seiner Frau, Carolins Mutter, tauschte er Wanderschuhe gegen Flip-Flops und fährt seitdem jedes Jahr für ein paar Wochen nach Thailand, mal alleine, mal mit Freunden – alle über 60 und geschieden. Der Vater sagt, er habe dort die beste Zeit seines Lebens. Die Tochter denkt: Oh Gott, ist mein Vater jetzt Sextourist? Ist Dieter nun einer der Männer, die mit einer jungen, schönen Thailänderin im Arm durch die Straßen von Bangkok ziehen? Was will er dort? Gemeinsam reisen Vater und Tochter nach Thailand, wo die Regisseurin sich unversehens als Mitglied einer neuen Familie wiederfindet, während Dieter mit einem vollkommen anderen Konzept von Liebe konfrontiert wird. Und so langsam begreift Carolin, dass es auf ihre vielen empörten Fragen keine eindeutigen Antworten gibt. Carolin Genreiths dritter langer Dokumentarfilm Happy ist ein sehr persönlicher Vater-Tochter-Film, aber auch ein Film über das Älterwerden, das Glücklichsein und über kulturelle Unterschiede. Auszeichnungen • Weltpremiere bei DOK Leipzig, 2016 • Publikumspreis Duisburger Filmwoche, 2016 • Nominiert für den Preis der deutschen Filmkritik 2018
Carolin Genreith, geboren 1984 in Aachen, studierte TV-Producing und Journalismus in Berlin, arbeitete in einem Programmkino und als Regie-Assistentin. Ihr Debütfilm Die mit dem Bauch tanzen gewann beim Festival des deutschen Films in Ludwigshafen den Publikumspreis.
© CORSO FILM- UND FERNSEHPRODUKTION
HAPPY
HAPPY Documentary // 85 minutes // Germany // 2017 Director: Carolin Genreith // Featuring: Dieter Genreith, Carolin Genreith, Tukta Supaphon Pimsoda-Genreith Carolin’s father Dieter has changed a lot over the past few years. After separating from his wife, Carolin’s mother, he swapped hiking boots for flip-flops and ever since has travelled to Thailand for a few weeks every year, sometimes alone, sometimes with friends – all of them over 60 and divorced. Her father explains that he has the best time of his life there. His daughter thinks: Oh God, is my father now a sex tourist? Is Dieter now one of those men who stroll through the streets of Bangkok with a beautiful young Thai girl on his arm? What is he doing there? Together, father and daughter travel to Thailand, where the director suddenly finds herself part of a new family, while Dieter is confronted with an entirely different concept of love. Slowly, Carolin realizes that there will be no straight answers to her many indignant questions. Carolin Genreith’s third feature-length documentary Happy is a highly personal film about the relationship between a father and his daughter, but also a film about growing old, being happy and cultural differences. Awards • World premiere at DOK Leipzig, 2016 • Audience Award Duisburg Film Week, 2016 • Nominated for the German Film Critic’s Awards 2018
Carolin Genreith, who was born in 1984 in Aachen, Germany, studied TV producing and journalism in Berlin, worked in a repertory cinema and as an assistant director. Her debut film, Dancing with Bellies, won the audience prize at the Festival des Deutschen Films (Festival of German Film) in Ludwigshafen.
19
© JOYA THOME FILMPRODUKTION-LUPA FILM GMBH
20
KÖNIGIN VON NIENDORF Film cerita untuk remaja // 67 menit // Jerman // 2016 Sutradara: Joya Thome // Pemeran: Lisa Moell, Mex Schlüpfer, Denny Moritz Sonnenschein, Elias Sebastian, Ivo Tristan Michligk, Salim Fazzani Liburan musim panas baru saja dimulai di Brandenburg, tetapi kali ini Lea yang berusia sepuluh tahun tidak pergi ke perkemahan bersama teman-temannya seperti biasanya. Anak-anak perempuan sebaya di sekolahnya menurut Lea semakin aneh saja. Karena itu Lea lebih sering bersepeda seorang diri melintasi desa dan mengunjungi Mark, seorang pemusik yang hidup menyendiri di tanah pertanian yang terbengkalai. Ketika sedang berkelana pada suatu hari, Lea melihat lima anak laki-laki yang mengangkat tong minyak besar melewati pagar pabrik cat, lalu membawa kabur rampasan mereka dengan trailer sepeda. Lea penasaran. Pada kesempatan berikut ia menguntit kelima anak laki-laki itu dan menemukan bahwa mereka membuat rakit di sebuah danau kecil. Tetapi rakit itu milik gerombolan mereka, dan anak perempuan dilarang ikut-ikutan. Namun Lea berkeras ingin bergabung dan ia pun menjalani uji nyali. Mulai saat itu musim panas terasa penuh petualangan. Film debut Joya Thome tampil meyakinkan berkat gambar yang riang gembira, narasi yang sensitif, dan juga penampilan mengesankan pemeran utamanya. Penghargaan • Penayangan Perdana dalam rangka Festival Film Max Ophüls Preis di Saarbrücken, Jerman, 2017 • Film pembuka resmi Festival Film Anak dalam rangka Festival Film Munich, Jerman, 2017 • Film Terbaik kategori Film Semi-Panjang Festival Film Achtung Berlin, Jerman, 2017
Seluruh film diperankan dengan hebat, menghibur namun sesekali juga serius... Orang dewasa pun akan terpukau oleh film ini. (SR1 Filmtipp)
Joya Thome lahir pada 1980 dan semasa kanak-kanak sudah tampil di depan kamera dalam beberapa film karya ayahnya, Rudolf Thome. Kemudian ia kuliah ilmu-ilmu sosial dan pedagogi. Sejak 2010 ia membuat beberapa film pendek dan bekerja dalam berbagai posisi di sejumlah produksi film. Königin von Niendorf adalah film bioskop perdananya.
21
Spielfilm, Jugendfilm // 67 Minuten // Deutschland // 2016 Regie: Joya Thome // Darsteller: Lisa Moell, Mex Schlüpfer, Denny Moritz Sonnenschein, Elias Sebastian, Ivo Tristan Michligk, Salim Fazzani In Brandenburg haben gerade die Sommerferien begonnen, doch die zehnjährige Lea fährt in diesem Jahr nicht wie sonst mit ihren Freundinnen ins Ferienlager. Überhaupt findet sie die anderen Mädchen in ihrer Schule zunehmend seltsamer. Und so kurvt Lea meist allein auf ihrem Fahrrad durch das Dorf und besucht den Musiker und Aussteiger Mark, der auf einem verwilderten Bauernhof lebt. Eines Tages beobachtet Lea bei einem ihrer Streifzüge fünf Jungs, die ein großes Ölfass über den Zaun der Farbfabrik hieven und mit ihrer Beute auf einem Fahrradanhänger davonrasen. Leas Neugier ist geweckt. Bei nächster Gelegenheit folgt sie den Jungs und entdeckt, dass sie auf einem kleinen See ein Floß gebaut haben. Doch das Floß ist Eigentum der Bande, und Mädchen sind da auf keinen Fall erlaubt. Lea will aber unbedingt in die Bande aufgenommen werden und macht eine Mutprobe. Und von da an scheint der Sommer voller Abenteuer zu sein. Joya Thomes Debütfilm überzeugt mit stimmungsvollen Bildern, einfühlsamer Erzählung und nicht zuletzt durch das beachtliche Spiel seiner starken Hauptdarstellerin. Auszeichnungen • Premiere beim internationalen Filmfestival Max Ophüls Preis in Saarbrücken, 2017 • Eröffnungsfilm des Kinderfilmfest (Internationale Filmfestspiele München, 2017) • Bester Mittellanger Film (Achtung Film Festival Berlin, 2017)
Das Ganze ist richtig toll gespielt, unterhaltsam aber zwischendrin auch durchaus ernsthaft… auch Erwachsene werden diesen Film ganz zauberhaft finden. (SR1 Filmtipp)
Joya Thome, geboren 1980, stand schon als junges Mädchen in einigen Filmen ihres Vaters Rudolf Thome vor der Kamera. Später studierte sie Sozialwissenschaften und Erziehungswissenschaften. Ab 2010 inszenierte sie mehrere Kurzfilme und arbeitete in verschiedenen Aufgabenbereichen an diversen Filmproduktionen mit. Königin von Niendorf ist ihr erster Kinofilm.
© JOYA THOME FILMPRODUKTION-LUPA FILM GMBH
KÖNIGIN VON NIENDORF
QUEEN OF NIENDORF Feature film, suitable for young audience // 67 minutes // Germany // 2016 Director: Joya Thome // Cast: Lisa Moell, Mex Schlüpfer, Denny Moritz Sonnenschein, Elias Sebastian, Ivo Tristan Michligk, Salim Fazzani The summer holidays have just begun in Brandenburg, but this year ten-year-old Lea is not off to camp with her friends as usual. In fact, she finds the other girls at her school increasingly strange. So Lea spends most of her time cycling around the village and visiting Mark, a musician who is leading an alternative lifestyle on an abandoned farm. Out on her bike one day, Lea spots five boys who are manhandling a large oil barrel over the fence at the paint factory and then race off with their haul stowed on a bike trailer. Lea’s curiosity is aroused. At the next opportunity she follows the boys and discovers that they have built a raft on a small lake. The raft belongs to the gang, however, and girls are not permitted under any circumstances. But Lea is determined to join the gang and is willing to do a dare to be accepted. From which point on the summer seems full of adventures. Joya Thome’s debut film is impressive for its atmospheric pictures, sensitive narration and, not least, for the excellent performance of its strong leading actress. Awards • Premiere at the international film festival Max Ophüls Preis in Saarbrücken, 2017 • Opening film for Kinderfilmfest (International Filmfest München, 2017) • Best Mid-Length Film (Achtung Film Festival Berlin, 2017)
The whole thing is really well-acted, entertaining and yet also serious at times… adults will also find this film quite enchanting. (SR1 Filmtipp)
Joya Thome was born in 1980. Even as a young girl, she appeared in a number of films made by her father Rudolf Thome. Later she studied social sciences and educational science. From 2010 she produced a number of short films and worked in a variety of roles on different film productions. Queen of Niendorf is her first cinema film.
23
© PROKINO FILMVERLEIH GMBH
24
SOMMERHÄUSER Film cerita // 97 menit // Jerman // 2017 Sutradara: Sonja Maria Kröner // Pemeran: Laura Tonke, Mavie Hörbiger, Ursula Werner, Günther Maria Halmer, Thomas Loibl, Christine Schorn, Inge Maux, Johannes Silberschneide Pada musim panas 1976 yang panas dan pengap, kebun milik sebuah keluarga menjadi tempat berlangsungnya drama keluarga yang besar maupun kecil. Sementara para orang dewasa tidak mampu mencapai kata sepakat mengenai penjualan tanah itu, anak-anak mereka menjelajahi kebun dan juga lahan tetangga yang misterius. Tetapi acara kumpul keluarga di alam terbuka, yang seharusnya menyenangkan, sejak awal sudah diliputi mendung: Sebatang pohon tua tumbang karena tersambar petir, dan pasokan listrik pun terganggu. Berita mengenai anak perempuan yang hilang semakin meredupkan suasana musim panas. Sommerhäuser karya Sonja Maria Kröner merupakan sebuah potret keluarga yang intens dan merupakan hasil pengamatan yang cermat. Kisahnya adalah juga satu kilas balik yang memberi keceriaan bagi penonton karena penggambarannya mengenai satu musim panas di masa kanak-kanak, pengalaman yang pasti menjadi bagian hidup banyak orang. Penghargaan • Ditayangkan dalam seksi “Discovery” Festival Film Toronto, Kanada 2017
Sommerhäuser adalah cuplikan yang akurat soal suasana tahun 70-an melalui satu keluarga. Film ini mengungkapkan hal-hal yang membuat kita mengingat kembali apa makna keluarga, mengapa begitu penting namun sekaligus begitu melelahkan untuk menjadi bagian dari satu keluarga. (ZDF Neu im Kino)
Salah satu film terbaik Jerman tahun ini! (Kulturmovies)
Sonja Maria Kröner lahir pada 1979 di Munich. Ia kuliah ilmu sastra dan filsafat (LMU), kemudian penulisan skenario dan penyutradaraan pada Sekolah Tinggi untuk Televisi dan Film (HFF) di Munich. Sommerhäuser adalah film bioskop pertamanya.
25
Spielfilm // 97 Minuten // Deutschland // 2017 Regie: Sonja Maria Kröner // Darsteller: Laura Tonke, Mavie Hörbiger, Ursula Werner, Günther Maria Halmer, Thomas Loibl, Christine Schorn, Inge Maux, Johannes Silberschneider Im heiß-schwülen Sommer des Jahres 1976 wird der Gemeinschaftsgarten einer Familie zum Schauplatz großer und kleiner Familiendramen. Während sich die Erwachsenen nicht über den Verkauf des Grundstücks einigen können, erkunden die Kinder den Garten und das geheimnisvolle Nachbargrundstück. Doch das erwartete Ferienglück im Grünen ist von Anfang an getrübt: Ein uralter Baum wurde von einem Blitz gefällt, die Stromversorgung funktioniert nicht recht. Und dann dringt die Nachricht über ein verschwundenes Mädchen in das sommerliche Idyll. Sommerhäuser von Sonja Maria Kröner ist ein intensives und genau beobachtetes Familienporträt. Und dazu eine stimmungsvolle filmische Rückkehr in einen Sommer der Kindheit. Auszeichnungen • In der Sektion Discovery beim Toronto International Film Festival, Kanada, 2017
Sommerhäuser ist eine präzise beobachtende Momentaufnahme in perfekter 70er Jahre Ausstattung, die bloßlegt was Familie so wichtig und was sie so anstrengend macht. (ZDF Neu im Kino)
Einer der besten deutschen Filme des Jahres! (Kulturmovies)
Sonja Maria Kröner, geboren 1979 in München, studierte in München erst Literaturwissenschaft und Philosophie und anschließend Drehbuch und Regie an der Hochschule für Film und Fernsehen. Sommerhäuser ist ihr erster Kinofilm.
© PROKINO FILMVERLEIH GMBH
SOMMERHÄUSER
THE GARDEN Feature film // 97 minutes // Germany // 2017 Director: Sonja Maria Kröner // Cast: Laura Tonke, Mavie Hörbiger, Ursula Werner, Günther Maria Halmer, Thomas Loibl, Christine Schorn, Inge Maux, Johannes Silberschneider During the hot and humid summer of 1976, a family’s communal garden becomes the scene for family dramas both big and small. While the adults find it impossible to agree on whether to sell the land, the children explore the garden and the mysterious neighbouring plot. What was supposed to be a happy holiday in a natural setting goes wrong right from the start, however: an old tree is struck by lightning and the power supply doesn’t work properly. And then news of a missing girl clouds the summer idyll. Sommerhäuser by Sonja Maria Kröner is an intense and carefully observed family portrait, not to mention an atmospheric review of a childhood summer. Awards • Discovery section of Toronto International Film Festival, Canada 2017
Sommerhäuser is a precisely observed snapshot in a perfectly constructed 1970s setting that reveals what makes family so important, and what makes it so tiring. (ZDF Neu im Kino)
One of the best German films of the year! (Kulturmovies)
Sonja Maria Kröner, born in 1979 in Munich, Germany, first studied literature and philosophy in Munich, and then script-writing and directing at the University of Television and Film. Sommerhäuser (The Garden) is her first cinema film.
27
© CONSTANTIN FILM VERLEIH GMBH/GORDON MUEHLE
28
TIMM THALER ODER DAS VERKAUFTE LACHEN
29
Film cerita untuk remaja // 102 menit // Jerman // 2017 Sutradara: Andreas Dresen // Pemeran: Arved Friese, Justus von Dohnáyi, Axel Prahl, Andreas Schmidt, Jule Hermann, Charly Hübner, Nadja Uhl, Fritzi Haberlandt
Tak seorang pun mampu mengabaikan tawa Timm Thaler. Tawanya begitu menular dan menyejukkan sehingga Baron Lefuet yang kaya raya merasa harus memilikinya. Dan karena itu Lefuet menawarkan pertukaran yang tidak lazim kepada anak yatim itu: Kalau Timm bersedia menjual tawanya kepada Lefuet, mulai saat itu ia akan memenangkan setiap taruhan. Timm pun menandatangani kontrak yang disodorkan kepadanya. Berkat kemampuannya yang baru, anak itu seakan-akan sanggup memenuhi setiap keinginannya, namun tanpa tawanya ia semakin kesepian dan semakin di bawah kendali sang baron yang berhati iblis. Tetapi Ida dan Kreschimir, teman-teman Timm, mengerahkan segala daya agar Timm dapat memperoleh kembali tawanya. Apakah mereka bersama Timm akan mampu mengelabui sang baron? Andres Dresen berhasil membuat versi film baru Timm Thaler yang bagus sekali dan sepenuhnya memikat dengan segala fasetnya. Film layar lebar yang menawan dan memesona untuk seluruh anggota keluarga. Penghargaan • Nominasi untuk kategori Film Anak Terbaik dalam rangka Penghargaan Film Jerman 2017 • Nominasi Film Anak Terbaik Penghargaan Asosiasi Kritikus Film Jerman 2018
Andreas Dresen lahir pada 1963 di Gera dan setelah lulus SMA bekerja sebagai petugas tata suara di Gedung Teater Schwerin serta magang di Studio DEFA untuk divisi Film Cerita. Dari 1986 hingga 1991 ia kuliah penyutradaraan pada Sekolah Tinggi untuk Film dan Televisi “Konrad Wolf” di Potsdam-Babelsberg. Dengan film multi-tokoh Nachtgestalten, Dresen berhasil membuat terobosan pada Festival Film Berlin 1999. Kemudian, Halbe Treppe (2002) mencetak sukses besar dan antara lain memberinya Penghargaan Beruang Perak pada Festival Film Berlin dan Hadiah Film Jerman kategori Perak. Hingga kini, Dresen mendapat sambutan paling hangat dari publik untuk Sommer vorm Balkon pada 2006. Dresen juga membuat film dokumenter dan sering berkarya di teater, antara lain di Leipzig dan di Berlin. Pada Festival Film Cannes 2011 Dresen mendapat kesempatan penayangan perdana untuk film dramanya Halt auf freier Strecke pada seksi Un Certain Regard. Timm Thaler oder das verkaufte Lachen adalah film anak-anak/remaja pertama sepanjang kariernya.
Spielfilm, Jugendfilm // 102 Minuten // Deutschland // 2017 Regie: Andreas Dresen // Darsteller: Arved Friese, Justus von Dohnáyi, Axel Prahl, Andreas Schmidt, Jule Hermann, Charly Hübner, Nadja Uhl, Fritzi Haberlandt
Timm Thalers Lachen kann niemand widerstehen. Es ist so ansteckend und entwaffnend, dass der schwerreiche Baron Lefuet es unbedingt besitzen will. Und so schlägt Lefuet dem Waisenjungen einen ungewöhnlichen Handel vor: Wenn Timm ihm sein Lachen verkauft, wird er in Zukunft jede Wette gewinnen. Timm unterschreibt den Vertrag. Dank der neuen Fähigkeit kann der Junge sich nun scheinbar alle Wünsche erfüllen, aber ohne sein Lachen wird er auch immer einsamer und gerät mehr und mehr in die Fänge des teuflischen Barons. Doch Timms Freunde Ida und Kreschimir setzen alles daran, damit er sein Lachen zurückerhält. Wird es ihnen gemeinsam mit Timm gelingen, den Baron zu überlisten? Andreas Dresen ist eine wunderbare Neuverfilmung von Timm Thaler gelungen, die in all ihren Facetten auf ganzer Linie begeistert. Ein herrlich charmantes und zauberhaftes Kinovergnügen für die ganze Familie. Auszeichnungen • Nominiert in der Kategorie Bester Kinderfilm für den Deutschen Filmpreis 2017 • Nominiert in der Kategorie Bester Kinderfilm für den Preis der deutschen Filmkritik 2018
Andreas Dresen, geboren 1963 in Gera, studierte von 1986 bis 1991 Regie an der Hochschule für Film und Fernsehen "Konrad Wolf" in Potsdam-Babelsberg. Seinen Durchbruch erlebte Dresen auf der Berlinale 1999 mit seinem Episodenfilm Nachtgestalten. Für Halbe Treppe erhielt er unter anderem den Silbernen Bären bei den Berliner Filmfestspielen und den Deutschen Filmpreis in Silber. Sein größter Publikumserfolg war bisher Sommer vorm Balkon (2006). Dresen dreht auch Dokumentarfilme und arbeitet immer wieder am Theater. Sein Drama Halt auf freier Strecke (2011) stellte Dresen in Cannes in der Sektion Un Certain Regard vor. Timm Thaler oder das verkaufte Lachen ist sein erster Kinder- und Jugendfilm.
© CONSTANTIN FILM VERLEIH GMBH/GORDON MUEHLE
TIMM THALER ODER DAS VERKAUFTE LACHEN
THE LEGEND OF TIMM THALER OR THE BOY WHO SOLD HIS LAUGHTER Feature film, suitable for young audience // 102 minutes // Germany // 2017 Director: Andreas Dresen // Cast: Arved Friese, Justus von Dohnáyi, Axel Prahl, Andreas Schmidt, Jule Hermann, Charly Hübner, Nadja Uhl, Fritzi Haberlandt
Nobody can resist Timm Thaler’s laughter. It is so contagious and disarming that super-rich Baron Lefuet wants to possess it at any price. And so it comes about that Lefuet proposes the orphan an unusual trade: if Timm sells him his laughter, he will win every bet in future. Timm signs the contract. Thanks to his new ability, the boy now appears capable of fulfilling his every desire, yet without his laughter he becomes more and more lonely, and finds himself increasingly in the clutches of the fiendish baron. Timm’s friends Ida and Kreschimir do everything they can to get him his laughter back, but will they and Timm manage to outwit the baron? Andreas Dresen has succeeded in making a wonderful new film adaptation of the Timm Thaler story – which in its every facet is a delight through and through. A charming and enchanting cinematic pleasure for the whole family. Awards • Nominated for the Best Children Film, German Film Awards 2017 • Nominated for the Best Children Film, German Film Critics Association Film Award 2018
Andreas Dresen, born in 1963 in Gera, Germany, studied directing at the Film University "Konrad Wolf" in Potsdam-Babelsberg from 1986 to 1991. Dresen’s breakthrough came at the 1999 Berlinale when he presented his omnibus film Nightshapes. Among other prizes, he won the Silver Bear at the Berlin International Film Festival and the German Film Award in silver for Grill Point. His biggest box office success so far was Summer in Berlin (2006). Dresen also makes documentaries, as well as working from time to time in theatre. He presented his drama Stopped on Track (2011) in the Un Certain Regard section at Cannes. The Legend of Timm Thaler or The Boy Who Sold His Laughter is his first film for children and young adults.
31
© KOMPLIZEN FILM, BILDER DER REGISSEURIN VALESK A GRISEBACH, © IRIS JANKE
32
WESTERN Film cerita // 121 menit // Jerman // 2017 Sutradara: Valeska Grisebach // Pemeran: Meinhard Neumann, Reinhardt Wetrek, Syuleyman Alilov Letifov, Veneta Frangova, Vyara Borisova Sekelompok pekerja konstruksi Jerman bertolak ke tempat pembangunan di pedalaman Bulgaria. Negeri yang asing dan lanskap yang keras dan belum tersentuh itu membangkitkan gairah bertualang mereka. Pada saat yang sama mereka dihadapkan dengan prasangka dan kecurigaan mereka sendiri. Meskipun hubungan dengan para penduduk desa terdekat kurang baik – antara lain akibat kendala bahasa yang pada awalnya nyaris tidak teratasi – Meinhard berhasil menjalin pertemanan dengan warga setempat; rekannya Vincent mengamati upaya pendekatan itu dengan rasa curiga bercampur iri. Desa yang berdekatan itu menjadi panggung bagi kedua laki-laki itu untuk memperebutkan pengakuan dan dukungan para penduduk desa. Dalam Western Valeska Grisebach menghadirkan drama benturan budaya yang intens dengan pemeran-pemeran non-profesional. Penghargaan • Penayangan perdana dalam seksi Un Certain Regard Festival Film Cannes, Prancis 2017 • Piala Lola Perak kategori Film Terbaik dalam rangka Penghargaan Film Jerman 2018 • Film Cerita Terbaik Penghargaan Asosiasi Kritikus Film Jerman 2017
Ketegangan yang luar biasa ... Para pemeran non-profesional, baik dari Bulgaria maupun Jerman, memberi film ini suatu konsistensi yang benar-benar melepaskan diri dari ranah fiksi. Ketubuhan, kemanusiaan, dan kenyataan yang begitu melimpah adalah sesuatu yang langka ditemui di bioskop. (Badische Zeitung)
Valeska Grisebach lahir pada 1968 di Bremen, kuliah ilmu filsafat dan ilmu sastra di Berlin, Munich dan Wina. Pada 1993 ia mulai kuliah penyutradaraan pada Akademi Film Wina, salah satu dosennya antara lain Michael Haneke. Film karya akhirnya, Mein Stern, meraih Penghargaan FIPRESCI di Toronto dan Penghargaan Utama (kategori Film Terbaik) di Torino. Sehnsucht, film cerita keduanya, diikutkan pada seksi kompetisi Festival Film Berlin 2006 dan meraih banyak penghargaan internasional. Valeska Grisebach pernah menjadi dosen pada Akademi Film dan Televisi Berlin (DFFB).
33
Spielfilm // 121 Minuten // Deutschland // 2017 Regie: Valeska Grisebach // Darsteller: Meinhard Neumann, Reinhardt Wetrek, Syuleyman Alilov Letifov, Veneta Frangova, Vyara Borisova Eine Gruppe deutscher Bauarbeiter macht sich auf den Weg auf eine Auslandsbaustelle in der bulgarischen Provinz. Das fremde Land und die raue, wenig erschlossene Landschaft wecken die Abenteuerlust bei den Männern. Gleichzeitig sind sie mit ihren eigenen Vorurteilen und ihrem Misstrauen konfrontiert. Auch wenn die Beziehungen zu den Bewohnern eines nahen Dorfs schwierig sind – nicht zuletzt wegen der vorerst kaum überwindbaren Sprachbarrieren gelingt es Meinhard, mit den Einheimischen Freundschaft zu schließen; sein Kollege Vincent verfolgt die Annäherungen mit eifersüchtigem Misstrauen. Das nahe gelegene Dorf wird für die beiden Männer zur Bühne eines Konkurrenzkampfs um die Anerkennung und die Gunst der Dorfbewohner. Valeska Grisebach inszeniert in Western mit nicht-professionellen Darstellern ein eindringliches Culture-Clash-Drama. Auszeichnungen • Weltpremiere in der Sektion Un Certain Regard bei den Internationalen Filmfestspielen Cannes, 2017 • Silberne Lola für den besten Film, Deutscher Filmpreis, 2018 • Bester Spielfilm, Preis der Deutschen Filmkritik, 2017
Eine unerhörte Spannung … Die nicht-professionellen Darsteller, Bulgaren wie Deutsche, geben dem Film eine Konsistenz, die sich von der Fiktion regelrecht befreit. So viel Körperlichkeit, so viel Mensch, so viel Wirklichkeit ist selten im Kino. (Badische Zeitung)
Valeska Grisebach, geboren 1968 in Bremen, studierte Philosophie und Literaturwissenschaft in Berlin, München und Wien. 1993 begann sie ein Regiestudium an der Wiener Filmakademie, zu ihren Lehrern gehörte auch Michael Haneke. Ihr Abschlussfilm Mein Stern wurde in Toronto mit dem FIPRESCI-Preis und in Turin mit dem Hauptpreis (Bester Film) ausgezeichnet. Sehnsucht, ihr zweiter Spielfilm, lief im Wettbewerb der Berlinale 2006 und gewann zahlreiche internationale Preise. Zeitweise war Valeska Grisebach als Dozentin an der Berliner Film- und Fernsehakademie (DFFB) tätig.
© KOMPLIZEN FILM, BILDER DER REGISSEURIN VALESK A GRISEBACH, © IRIS JANKE
WESTERN
WESTERN Feature film // 121 minutes // Germany // 2017 Director: Valeska Grisebach // Cast: Meinhard Neumann, Reinhardt Wetrek, Syuleyman Alilov Letifov, Veneta Frangova, Vyara Borisova A group of German builders sets off to work on a building site in the Bulgarian provinces. The foreign land and its rough and largely unspoilt countryside soon give the men a taste for adventure. At the same time, they are confronted by their own prejudices and distrust. Although relations with the inhabitants of a nearby village are difficult – not least because of the language barriers, which at first are virtually insurmountable – Meinhard manages to befriend the locals; yet his colleague Vincent watches the approaches with jealous mistrust. For the two men, the nearby village becomes the scene of a battle for the recognition and favour of its residents. In Western, Valeska Grisebach has created a haunting culture-clash drama using nonprofessional actors. Awards • World premiere in the section Un Certain Regard at Cannes Film Festival, 2017 • Silver Lola for Best Film, German Film Awards 2018 • Best Feature Film, German Film Critics‘ Association Award 2017
Unbelievable tension … The non-professional cast of Bulgarians and Germans gives the film a consistency that literally frees it from fiction. It is rare to find a film with this much physicality, humanity and reality. (Badische Zeitung)
Valeska Grisebach was born in 1968 in Bremen, Germany. She studied philosophy and literature in Berlin, Munich and Vienna. She began a degree in directing at the Film Academy Vienna in 1993, one of her teachers being Michael Haneke. Her graduation film Be My Star won the FIPRESCI Award in Toronto and the main award (for Best Film) in Turin. Longing, her second feature film, was shown in the Berlinale competition section and won numerous international awards. Valeska Grisebach worked for a time as a lecturer at the Deutsche Film- und Fernsehakademie Berlin (German Film and Television Academy Berlin, DFFB).
35
© EICHHOLZ FILM
36
WILDES HERZ
37
Film dokumenter // 94 menit // Jerman // 2017 Sutradara: Charly Hübner, Sebastian Schultz // Menampilkan: Jan „Monchi“ Gorkow, Kai Irrgang, Olaf Ney, Christoph Sell, Max Bobzin, Jacobus North Sebuah desa kecil di hamparan Mecklenburg yang luas. Dilatarbelakangi oleh perubahan politik selama beberapa dekade terakhir, di sini terbentuk sebuah band yang membawa pesan - dengan sangat lantang. Feine Sahne Fischfilet yang dimotori oleh Jan “Monchi” Gorkow kini termasuk band punk paling sukses di Jerman dan di mata penguasa merupakan “band paling berbahaya di Vorpommern”. Mereka sukses meramu himnehimne dahsyat yang menggebu-gebu: dengan nyaring, penuh semangat dan nafsu mereka bernyanyi tentang gap dalam sistem yang menjadi kampung halaman mereka. Wildes Herz merupakan potret intim sekaligus memikat tentang seorang pemusik muda, yang dengan semangat besar dan mulut yang lebih besar lagi menentang pergeseran ke kanan dan tidak bisa dihentikan oleh apa pun. Sutradara Charly Hübner menempuh perjalanan yang sangat jujur dan sarat humor ke jantung yang berdegup kencang dari sebuah kawasan penuh gejolak di antara mereka yang kalah dan menang, antara kemunduran dan kemenangan yang menari-nari. Wildes Herz adalah film musik yang dinamis, yang memiliki kekuatan dan karakter yang setara dengan band yang diiringinya. Sekaligus sebuah potret jujur penuh kasih mengenai seorang pemusik dan hal yang dicintainya lebih dari apa pun: kampung halamannya. Penghargaan • Penayangan perdana dalam rangka Festival Film Dokumenter dan Animasi Internasional di Leipzig (DOK Leipzig), Jerman, 2017 • Penghargaan Khusus Goethe-Institut dalam rangka Festival Film Dokumenter dan Animasi Internasional di Leipzig, Jerman, 2017 • Penghargaan Khusus DEFA-Stiftung (Yayasan Studio Film Negara Republik Demokratik Jerman) untuk Film Dokumenter Jerman dalam rangka Festival Film Dokumenter dan Animasi Internasional di Leipzig, Jerman, 2017
Politis, dahsyat, memikat. Sangat patut direkomendasikan. (Deutschlandfunk)
Charly Hübner lahir pada 1972 di Neustrelitz (Mecklenburg-Vorpommern). Ia mengumpulkan pengalaman panggung pertama sebagai pemeran dan asisten sutradara di Teater Negara Bagian Neustrelitz. Antara 1993 dan 1997 ia kuliah pada Sekolah Tinggi untuk Seni Peran “Ernst Busch” di Berlin dan sekaligus terlibat dalam pementasan di Maxim Gorki Theater dan Schaubühne di Berlin. Setelah lulus kuliah, ia sempat bekerja di teater-teater di Frankfurt am Main dan di Berlin, sebelum akhirnya berkonsentrasi pada karier film dan televisinya. Ia mendapat peran cukup penting antara lain dalam film Das Leben der Anderen, dan Vor der Morgenröte. Wildes Herz adalah karya pertamanya sebagai sutradara.
Dokumentarfilm // 94 Minuten // Deutschland // 2017 Regie: Charly Hübner, Sebastian Schultz // Mit: Jan „Monchi“ Gorkow, Kai Irrgang, Olaf Ney, Christoph Sell, Max Bobzin, Jacobus North Ein kleines Dorf in den Weiten Mecklenburgs. Geprägt vom politischen Wandel der letzten Jahrzehnte ist hier eine Band entstanden, die etwas zu sagen hat und das sehr laut. Feine Sahne Fischfilet um Jan „Monchi“ Gorkow ist heute eine der erfolgreichsten Punkbands in Deutschland und in den Augen des Staates „Vorpommerns gefährlichste Band“. Ihnen gelingen rasante Hymnen voller Kraft: Lautstark, lebenshungrig und lustvoll singen sie von der Lücke im System, die ihre Heimat ist. Wildes Herz ist das so intime wie mitreißende Porträt eines jungen Musikers, der sich mit großem Herzen und noch größerer Klappe gegen den Rechtsruck stemmt und dabei von nichts aufzuhalten ist. Regisseur Charly Hübner begibt sich auf eine sehr ehrliche und humorvolle Reise mitten ins wild schlagende Herz einer aufgewühlten Region zwischen Verlierern und Gewinnern, zwischen Rückschlägen und tanzenden Triumphen. Wildes Herz ist ein dynamischer Musikfilm, der ebenso viel Stärke und Charakter besitzt wie die Band, die er begleitet. Und dazu ein liebevoll ehrliches Porträt über einen Musiker und das, was er über alles liebt: seine Heimat. Auszeichnungen • Weltpremiere bei DOK Leipzig, 2017 • Dokumentarfilmpreis des Goethe-Instituts, DOK Leipzig, 2017 • Förderpreis der DEFA-Stiftung, DOK Leipzig, 2017
Politisch, wuchtig, mitreißend. Empfehlenswert. (Deutschlandfunk)
Charly Hübner, geboren 1972 in Neustrelitz, sammelte erste Bühnenerfahrungen als Schauspieler und Regie-Assistent am Landestheater Neustrelitz. Von 1993 bis 1997 studierte er an der Hochschule für Schauspielkunst „Ernst Busch“ in Berlin. Nach dem Studienabschluss erhielt er Engagements in Frankfurt am Main und in Berlin, bevor er sich auf seine Film- und Fernseh-Karriere konzentrierte. Größere Rolle spielte er u.a. in Das Leben der Anderen und Vor der Morgenröte. Wildes Herz ist seine erste Arbeit als Regisseur.
© EICHHOLZ FILM
WILDES HERZ
WILD HEART Documentary // 94 minutes // Germany // 2017 Director: Charly Hübner, Sebastian Schultz // Featuring: Jan „Monchi“ Gorkow, Kai Irrgang, Olaf Ney, Christoph Sell, Max Bobzin, Jacobus North A small village in the wide expanses of Mecklenburg. Influenced by the political shifts of recent decades, a band has emerged here that has something to say, and wants to say it very loudly. Feine Sahne Fischfilet, whose lead singer is Jan “Monchi” Gorkow, is one of the most successful punk bands in Germany today, and in the eyes of the state is “Western Pomerania’s most dangerous band”. They write racy anthems that are full of power: they sing about the gap in the system that is their region, and do so loudly and with great appetite for life and huge relish. Wildes Herz is a portrait – as intimate as it is stirring – of a young musician who takes a stand against the shift to the far right with a big heart and an even bigger mouth, and who allows nothing to stop him. The director Charly Hübner embarks on an extremely honest and humorous journey right into the wild heart of a turbulent region characterized by losers and winners, setbacks and whirlwind triumphs. Wildes Herz is a dynamic music film that has just as much strength and character as the band it portrays. What is more, it is an affectionate and honest portrait of a musician and that which he loves above all else: his home region. Awards • World premiere at DOK Leipzig, 2017 • Documentary Film Award of the Goethe-Institut, DOK Leipzig, 2017 • Award of the DEFA, DOK Leipzig, 2017
Political, powerful, rousing. Recommended. (Deutschlandfunk)
Charly Hübner, born in 1972 in Neustrelitz, Germany, acquired his initial stage experience as an actor and assistant director at the Landestheater Neustrelitz (Neustrelitz State Theatre). From 1993 to 1997 he studied at the University of Performing Arts “Ernst Busch” in Berlin. After graduating, he received engagements in Frankfurt am Main and Berlin before concentrating on his film and television career. He played significant roles in films such as The Lives of Others and Farewell to Europe. Wildes Herz (Wild Heart) is his first work as a director.
39
© PICTURE TREE INTERNATIONAL
40
WILLKOMMEN BEI DEN HARTMANNS Film cerita // 116 menit // Jerman // 2016 Sutradara: Simon Verhoeven // Pemeran: Senta Berger, Heiner Lauterbach, Florian David Fitz, Palina Rojinski, Elyas M’barek, Uwe Ochsenknecht, Ulrike Kriener, Eric Kabongo Semuanya bermula ketika Angelika Hartmann, seorang guru yang baru saja pensiun dan ibu di sebuah keluarga kelas menengah yang didera oleh masalah sehari-hari, pada suatu hari memutuskan untuk menampung seorang pengungsi. Angelika kesepian sejak anak-anaknya tidak lagi tinggal di rumah. Suaminya, seorang dokter kepala di sebuah klinik, berupaya dengan sekuat tenaga untuk menghambat proses penuaan. Philip, putra mereka, sibuk berbisnis antara Shanghai dan Munich dan karenanya agak menelantarkan hubungannya dengan anak laki-lakinya, Basti. Sophie, putri mereka, belum juga mampu menentukan arah hidupnya, meskipun telah berusia 31 tahun. Kekacauan yang biasa untuk sebuah keluarga, dan itulah situasi yang menyambut Diallo dari Nigeria – yang selanjutnya menjungkirbalikkan kehidupan keluarga Hartmann dengan caranya sendiri. Sebuah laporan keadaan penuh gejolak dari sebuah negeri yang hampir normal, tempat semua orang sedikit bingung. Willkommen bei den Hartmanns adalah sebuah film yang menghibur dengan ringan namun sekaligus mendalam mengenai Jerman dewasa ini. Penghargaan • Pemenang kategori Produksi Terbaik dan Film Pilihan Penonton dalam rangka Festival Film Internasional Bavaria 2017 • Penghargaan Perdamaian dalam rangka Festival Film Internasional Munich, Jerman, 2017 • Film Terbaik 2017 dalam rangka Penghargaan Film Jupiter, Jerman • Film terlaris Jerman 2016
Simon Verhoeven lahir di Munich pada 1972. Setelah lulus SMA, ia menghabiskan satu tahun di Lee Strasberg Theatre Institute di New York, sebelum lulus dengan gelar BA dari Tisch School of Arts pada Universitas New York. Setelah membuat sejumlah film pendek dan video musik, Simon Verhoeven menyutradarai komedi satire 100 Pro (2001), yang merupakan film cerita perdananya. Setelah meraih sukses besar di Men in the City (Männerherzen, 2009), ia menyutradarai Men in the City 2 (Männerherzen ... und die ganz große Liebe, 2011), film cerita ketiganya yang berdasarkan skenarionya sendiri. Men in the City meraih Penghargaan Jupiter 2010 untuk Film Terbaik serta Penghargaan Film Bavaria untuk kategori Skenario Terbaik.
41
Spielfilm // 116 Minuten // Deutschland // 2016 Regie: Simon Verhoeven // Darsteller: Senta Berger, Heiner Lauterbach, Florian David Fitz, Palina Rojinski, Elyas M’barek, Uwe Ochsenknecht, Ulrike Kriener, Eric Kabongo Alles beginnt, als Angelika Hartmann, frisch pensionierte Lehrerin und Mutter einer von Alltagsproblemen geplagten gutbürgerlichen Familie, eines Tages beschließt, einen Flüchtling aufzunehmen. Angelika ist einsam, seit die Kinder aus dem Haus sind. Ihr Mann, Chefarzt einer Klinik, versucht mit allen Mitteln, den Alterungsprozess aufzuhalten. Sohn Philip driftet in Businesswelten zwischen Shanghai und München, dabei bleibt die Beziehung zu seinem Sohn Basti etwas auf der Strecke. Tochter Sophie weiß mit 31 immer noch nicht, was sie will. Der ganz normale Familienwahnsinn also, in den der Nigerianer Diallo gerät – und auf seine Art das Leben der Hartmanns ziemlich durcheinanderwirbelt. Ein turbulenter Zustandsbericht aus einem fast normalen Land, in dem alle etwas verwirrt sind. Ein leichtfüßig unterhaltsamer und dabei auch hintergründiger Film über Deutschland heute. Auszeichnungen • Produzentenpreis und Publikumspreis, Bayerischer Filmpreis, 2016 • Hauptpreis National, Friedenspreis des Deutschen Films, 2017 • Bester Film National, Jupiter Film Awards, 2017 • Besucherstärkster Film Deutschlands, Deutscher Filmpreis, 2017
Simon Verhoeven, geboren 1972 in München, schloss sein Studium mit einem BA an der Tisch School of the Arts der New York University ab. Nach einigen Kurzfilmen und Musik videos drehte Simon Verhoeven seinen ersten Spielfilm 100 Pro (2001). Nach dem großen Erfolg von Männerherzen (2009) drehte er Männerherzen…und die ganz ganz große Liebe (2011), sein dritter Film basierend auf einem seiner eigenen Drehbücher. Männerherzen erhielt den Jupiterpreis 2010 für den besten Film und den Bayerischen Filmpreis für das beste Drehbuch.
© PICTURE TREE INTERNATIONAL
WILLKOMMEN BEI DEN HARTMANNS
WELCOME TO GERMANY Feature film // 116 minutes // Germany // 2016 Director: Simon Verhoeven // Cast: Senta Berger, Heiner Lauterbach, Florian David Fitz, Palina Rojinski, Elyas M’barek, Uwe Ochsenknecht, Ulrike Kriener, Eric Kabongo It all starts when Angelika Hartmann, a recently-retired teacher and mother of a bourgeois family plagued by everyday problems, decides one day to take in a refugee. Angelika is lonely now that her children have left home. Her husband, a senior doctor at a hospital, does everything he can to halt the ageing process. Son Philip shuttles between Shanghai and Munich on business, which has a rather negative impact on his relationship with his son Basti, while daughter Sophie still doesn’t know what she wants at the age of 31. Typical family madness, in other words, into which Diallo from Nigeria is plunged – and who in his own way considerably shakes up the life of the Hartmanns. This is a turbulent report of life in an almost normal country where everyone is somewhat confused. A light-hearted, entertaining yet at times profound film about Germany today. Awards • Producer Award and Audience Award, Bavarian Film Awards, 2016 • National Winner, German Cinema Award for Peace • Best National Film, Jupiter Film Awards, 2017 • The Most Popular Film in Germany, German Film Awards, 2017
Simon Verhoeven, born 1972 in Munich, graduating with a BA from New York University’s Tisch School of the Arts. After a few shorts and music videos, Simon Verhoeven directed his first feature film 100 Pro (2001). After the enormous success of Men in the City (Männerherzen, 2009), he directed Men in the City 2 (Männerherzen … und die ganz ganz große Liebe, 2011), his third feature based on one of his own screenplays. Men in the City received the 2010 Jupiter Award for Best Film and the Bavarian Film Award for Best Screenplay.
43
INFORMASI UMUM ALLGEMEINE INFORMATIONEN FESTIVAL CONDITIONS
Semua pemutaran film dan diskusi gratis dan terbuka untuk umum.
Alle Filmvorführungen und Nebenveranstaltungen sind kostenlos und öffentlich.
All film screenings and fringe events are free of charge and open for public.
Tiket dapat diambil satu jam sebelum pemutaran.
Tickets sind eine Stunde vor Filmbeginn erhältlich.
Tickets are available one hour before screening time.
Pintu akan ditutup setelah film dimulai selama sepuluh menit atau apabila tempat duduk terisi penuh.
Die Türen werden 10 Minuten nach Filmbeginn oder wenn alle Plätze belegt sind geschlossen.
Doors will close 10 minutes after the movie starts or when all seats are taken.
Matikan telepon genggam Anda. Jangan mengobrol sepanjang pemutaran film.
Schalten Sie bitte Ihre Handys aus und unterhalten Sie sich nicht während der Filmvorführung.
Penonton dilarang mengunakan alat perekam di dalam ruangan tempat film diputar. Seluruh film ditujukan hanya untuk penonton dewasa berusia 18 tahun ke atas kecuali dinyatakan lain.
Innerhalb der Veranstaltungsorte sind keine Aufnahmegeräte erlaubt. Alle Filme sind ausschließlich für Personen ab 18 Jahren, außer anders angegeben.
Please turn off your mobile phones and do not chat during the screening. No recording devices are allowed inside the venue. All films are restricted to persons 18 years of age and over, unless specified.
JAKARTA
YOGYAKARTA
DENPASAR
GOETHEHAUS
EMPIRE XXI
LEVEL 21 XXI
Jl. Sam Ratulangi 9-15, Jakarta Pusat 10350 +6221 3917467
Jalan Urip Sumoharjo Yogyakarta +62818877076 goethe.jogja@gmail.com
Mall Level 21 Lantai 4 Jalan Teuku Umar No. 1 Denpasar, Bali +6285737495538 bentarabudayabali@hotmail.com https://bentarabudayabali.wordpress.com bentarabali bentarabudaya_bali
JAKARTA
EPICENTRUM XXI Epicentrum Walk Ground Floor Jalan H.R. Rasuna Said Jakarta Selatan
BANDUNG
CIWALK XXI
SURABAYA
SUTOS XXI
SURABAYA TOWN SQUARE Lantai 2 Jalan Adityawarman, Surabaya +6231 5343735/36 info@wisma-jerman.or.id Wisma.Jerman wismajerman
CIWALK Lantai 2 Jalan Cihampelas 160 +6222 4236440, +62 82128390688 Lukman.Hakim@goethe.de Goetheinstitut.Bandung
MAKASSAR
NIPAH XXI
Jalan Urip Sumohardjo Panakkukang, Makassar Sulawesi Selatan +6285343662856 adin.amiruddin@gmail.com
UNTUK INFORMASI LEBIH LANJUT
-------------------
FOR FURTHER INFORMATION goethe.de/germancinema goethe.de/indonesien Goethe.Indonesien GI_Indonesien goetheinstitut_indonesien goetheindonesia
Semua pemutaran film gratis. Tiket tersedia satu (1) jam sebelum waktu pemutaran.
------------------All screenings are free of charge. Ticket will be available one (1) hour before every screening.
FESTIVAL COMMITTEE FESTIVAL DIRECTOR Anna Maria Strauß FESTIVAL MANAGER Dinyah Latuconsina FILM PROGRAMMING Anna Maria Strauß, Dinyah Latuconsina PUBLICATION EDITORIAL WORK PRESS, WEBSITE & SOCIAL MEDIA Ulrike Klose, Veriana Devi, Wilton Djaya FESTIVAL OFFICES Jakarta: Sofia Setyorini, Elizabeth Soegiharto, Eka Wahyuni, Bandung: Lukman Hakim, Surabaya: M. Findiansyah, Denpasar: Warih Wisatsana, Ni Wayan Idayati, Vanesa Martida, Yogyakarta: Christina Schott, Makassar: Adin Amiruddin TECHNICAL MANAGERS Ranggi Arohmansani, Nurlaili GOETHEHAUS TECHNICIANS Sigit Wahyono, Sutardi, M. Ichwan TRAILER DESIGNER Parable Production TRANSLATORS Hendarto Setiadi, Katrin Figge, Chris Cave CATALOGUE ISSUED BY Goethe-Institut Indonesien LAYOUT, DESIGN Groupe Dejour Berlin PHOTO CREDITS Magnolia Pictures for Aus dem Nichts, Zero One Film for Beuys, CORSO Filmund Fernsehproduktion for Happy, Joya Thome Filmproduktion-Lupa Film Gmbh for Königin von Niendorf, Prokino Filmverleih GmbH for Sommerhäuser, Constantin Film Verleih GmbH for Timm Thaler oder das verkaufte Lachen, Komplizen Film for Western, Eichholz Film for Wildes Herz, Picture Tree International for Willkommen bei den Hartmanns.
TERIMA KASIH DANKSAGUNG ACKNOWLEDGEMENTS Team of Goethe-Institut Indonesien (Jakarta, Bandung) Team of Wisma Jerman Surabaya Team of Bentara Budaya Bali Akbar Yumni Alexa Schmidt (Ontime Media Logistics Germany GmbH) Deden M. Sahid Dr. M. Regina Widhiasti Enin Supriyanto Ismail Basbeth Kenny Santana Marintan Sirait Rahung Nasution Robert Distelrath (Goethe-Institut Munich) Tisna Sanjaya Ucok Homicide Weilong Lian (Picture Tree International)
JAKARTA 4 OKTOBER 5 OKTOBER 5 OKTOBER 6 OKTOBER 6 OKTOBER 6 OKTOBER 7 OKTOBER 7 OKTOBER 7 OKTOBER
19:00 15:00 19:00 15:00 17:00 19:30 15:00 17:00 19:00
OPENING: Aus dem Nichts Königin von Niendorf Beuys Wildes Herz Western Sommerhäuser Timm Thaler oder das verkaufte Lachen Happy Willkommen bei den Hartmanns
Epicentrum XXI, Jakarta GoetheHaus, Jakarta GoetheHaus, Jakarta GoetheHaus, Jakarta GoetheHaus, Jakarta GoetheHaus, Jakarta GoetheHaus, Jakarta GoetheHaus, Jakarta GoetheHaus, Jakarta
DENPASAR 5 OKTOBER 5 OKTOBER 6 OKTOBER 6 OKTOBER 6 OKTOBER 7 OKTOBER 7 OKTOBER
15:00 17:00 15:00 17:00 19:00 15:00 16:45
Königin von Niendorf Wildes Herz Sommerhäuser Western Aus dem Nichts Happy Willkommen bei den Hartmanns
Level 21 XXI, Denpasar Level 21 XXI, Denpasar Level 21 XXI, Denpasar Level 21 XXI, Denpasar Level 21 XXI, Denpasar Level 21 XXI, Denpasar Level 21 XXI, Denpasar
BANDUNG & MAKASSAR 12 OKTOBER 12 OKTOBER 13 OKTOBER 13 OKTOBER 13 OKTOBER 14 OKTOBER 14 OKTOBER
15:00 17:00 15:00 17:00 19:00 15:00 16:45
Königin von Niendorf Wildes Herz Sommerhäuser Western Aus dem Nichts Happy Willkommen bei den Hartmanns
Ciwalk XXI, Bandung / Nipah XXI, Makassar Ciwalk XXI, Bandung / Nipah XXI, Makassar Ciwalk XXI, Bandung / Nipah XXI, Makassar Ciwalk XXI, Bandung / Nipah XXI, Makassar Ciwalk XXI, Bandung / Nipah XXI, Makassar Ciwalk XXI, Bandung / Nipah XXI, Makassar Ciwalk XXI, Bandung / Nipah XXI, Makassar
YOGYAKARTA & SURABAYA 19 OKTOBER 19 OKTOBER 20 OKTOBER 20 OKTOBER 20 OKTOBER 21 OKTOBER 21 OKTOBER
15:00 17:00 15:00 17:00 19:00 15:00 16:45
Königin von Niendorf Wildes Herz Sommerhäuser Western Aus dem Nichts Happy Willkommen bei den Hartmanns
Empire XXI Yogyakarta / Sutos XXI, Surabaya Empire XXI Yogyakarta / Sutos XXI, Surabaya Empire XXI Yogyakarta / Sutos XXI, Surabaya Empire XXI Yogyakarta / Sutos XXI, Surabaya Empire XXI Yogyakarta / Sutos XXI, Surabaya Empire XXI Yogyakarta / Sutos XXI, Surabaya Empire XXI Yogyakarta / Sutos XXI, Surabaya
BELAJAR BAHASA JERMAN MENYELAMI BUDAYA JERMAN KURSUS EKSTENSIF, KURSUS INTENSIF, KURSUS SUPERINTENSIF, KURSUS ONLINE, KURSUS INDIVIDUAL, KURSUS PERUSAHAAN BELAJAR BAHASA JERMAN DI GOETHE-INSTITUT: Metode pelajaran yang komunikatif dan bervariasi. Guru-guru bersertifikat internasional. Fasilitas kelas lengkap (interactive touchboard, komputer, internet). Ujian bertaraf internasional. Perpustakaan dan ruang multimedia. Acara kebudayaan.
design by groupe-dejour.de // Foto: Goethe-Institut / Sonja Tobias
INFORMASI GOETHE-INSTITUT JAKARTA kursus-jakarta@goethe.de www.goethe.de/jakarta Tel. 021-23550208 dan 021-39830888 GOETHE-INSTITUT BANDUNG kursus-bandung@goethe.de www.goethe.de/bandung Tel. 022-4236440 WISMA JERMAN SURABAYA info@wisma-jerman.or.id www.facebook.com/wisma.jerman Tel. 031-5343735
Kini Kursus Bahasa Jerman GOETHE-INSTITUT juga hadir di DSJ (Deutsche Schule Jakarta) Jl. Puspa Widya No. 8 Bumi Serpong Damai Tangerang 15322
Sprache. Kultur. Deutschland.
SETIAP HARI SELASA MINGGU KE-2 DAN KE-4 19:00 WIB INFORMASI GRATIS
GOETHEHAUS JALAN SAM RATULANGI NO 9-15 MENTENG, JAKARTA PUSAT WWW.GOETHE.DE/ARTHOUSE
kultur@jakarta.goethe.org 021 235 50208 147 www.goethe.de/jakarta facebook.com/Goethe.Indonesien @GI_Indonesien
D esig n: Group e D ejour
PEMUTARAN FILM
DIDUKUNG OLEH UNTERSTÜTZT VON SUPPORTED BY
-------------------
GERMAN CINEMA 2018
goethe.de/germancinema Goethe.Indonesien GI_Indonesien goetheinstitut_indonesien goetheindonesia