getaway Menjelajahi
Queens
dari Kaca Mata Lokal
4Oxford Tours Around
PARIS THE CAPITAL CITY OF ROMANCE
SEPTEMBER 2012 ISSUE www.getaway.co.id
tabl e of con ten ts
SEPTEMBER / 2012 18 GRAND JOURNEY 40 ADVENTURE Paris: The Capital City of Romance
Secangkir Damai di Ranu Kumbolo
30 EXPLORE
46 EDITOR’S LIST
38 URBAN STORY
64 TRAVEL NOTES
Menjelajahi Queens Dari Kacamata Lokal
Sulitnya Mencari Sate di Madura
70 TRIBE & CULTURE Reyog yang Terseok
74 LOVE INDONESIA Kediri
4 Tours Around Oxford
Sepotong Maldive di Tanah Indonesia
ON THE COVER hal. 40
hal. 18 hal. 30 Photo: Eiffel Tower Menara yang juga dijuluki sebagai “The Iron Lady” ini awalnya didirikan sebagai gerbang masuk World’s Fair pada tahun 1988. Kini, Eiffel Tower menjadi ikon kota Paris yang terkenal hingga seluruh dunia.
SEPTEMBER / 2012
2
3 SEPTEMBER / 2012
getaway Advisors Gary Lilardi Iwan CEO Cicilia Sudargo
Editor’s Note
“Untuk apa ke sana lagi, kan sudah pernah!” Hal itu mungkin sering didengar oleh para traveler. Padahal, seperti halnya ‘masa pendekatan’ dengan seorang calon pendamping hidup, selalu ada hal baru yang terbuka dalam setiap ‘pertemuan’ dengan suatu destinasi. Kalau mau dijelaskan dengan sederhana: rekomendasi guidebook tidak mungkin Anda selesaikan semua dalam satu kali kunjungan, kan? Karena itulah getaway! pun merasa tidak ada salahnya mengunjungi ulang destinasi yang pernah diintip sebelumnya. Jika sebelumnya New York City lebih terfokus pada daerah padat nan gemerlap Manhattan, kali ini borough Queens mendapatkan lampu sorot. Begitu pula dengan Pulau Maratua, yang biasanya hanya menjadi satu bagian dari Derawan, kini dikulik dengan lebih dekat dan intim.
Editor in Chief Cita Arsita Farani Editor Wilma Hartyandari Art Designer S. Eko Andi Purnomo Photo Editor Edric Rahardja Advertising & Promotion Wilman Anugrah (wilman.getaway@gmail.com)
Hidayat Pane
(hidayatpane@hotmail.com)
Contributors Ayos Purwoaji Budi Akmal Djafar Dwinda Nafisah Nesa Deskandini Noni Khairani Yudasmoro
getaway!
diterbitkan oleh
PT GI Media Jl. Suryopranoto No.73. Petojo Jakarta Pusat 10160. T: +622134834177,+622145777100 F: +622134834177 E: getawaymagz@gmail.com
Getaway! Magz
Now take a break, because it’s time for your getaway!
Erratum. Pada edisi Agustus 2012, artikel “Belitung Tasty Delights” seharusnya tercantum nama penulis Dwinda Nafisah.
SEPTEMBER / 2012
4
getawaymagz
September Momentum Peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia ke-67 dipilih untuk menggelar Konser Kemerdekaan RI 2012 di Teater Jakarta, Taman Ismail Marzuki. Konser bertemakan “Berdaulat dan Bhinneka” ini digelar selama 2 hari.
2
Mau mendengarkan kumpulan lagu cinta dari Glenn Fredly? Saksikan konser tunggal pria asal Ambon ini dengan tajuk “Cinta Beta” untuk para penggemarnya di Istora Senayan.
Salah satu ajang festival film top dunia yaitu Toronto International Film Festival akan digelar sampai tanggal 16 September 2012. Festival yang digelar di Toronto, Canada ini merupakan salah satu festival film terbesar yang terbuka untuk umum.
14
1
6
Resident Evil Retribution akan dirilis! Film ini adalah sekuel kelima dalam serangkaian adaptasi film video game horor Capcom, Resident Evil. Tentunya film ini sangat ditunggu oleh para movieholic.
Di San Francisco, annual event Indonesia Day kembali menampilkan pertunjukan musik, tarian, dan makanan tradisional khas Indonesia. Tak ketinggalan, fashion show ala Indonesia turut dihadirkan di Union Squre.
15
22
age nda SMTown Live World Tour III 2012 digelar untuk para Kpop-ers Indonesia! Konser ini akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta dengan menghadirkan para artis Korea Selatan naungan SM Entertainment seperti Super Junior, SNSD, EXO, dan lainnya. Book lover di Washington DC dapat menjadikan acara Library of Congress National Book Festival 2012 sebagai acara wajib untuk dikunjungi. Lebih dari 50 penulis lokal, illustrator, dan penyair akan hadir untuk berbagi pengalaman.
Dalam rangka memperkenalkan pariwisata Bali serta menjadikan Legian sebagai destinasi yang wajib dikunjungi, acara tahunan Legian Beach Festival kembali dihadirkan hingga tanggal 26 September 2012.
23
Sukses menjadi festival musik terbesar sejak tahun 2008, Java Soulnation kembali digelar untuk para penikmat musik di Indonesia. Festival musik Soul ini akan menampilkan musisi papan atas dan berbakat dari mancanegara maupun tanah air seperti James Morrison, Robin Thicke, Valerius, Tulus, Raisa, Bayu Risa, dan masih banyak lagi, Java Soulnation 2012 akan digelar selama 3 hari berturut-turut dari tanggal 28 - 30 September 2012 di Istora Senayan Jakarta.
28
5 SEPTEMBER / 2012
besage t tim ndae
Where:
Barcelona, Spanyol
When: September
Why:
Teks: Ivana Fedora
Setiap tahun di akhir September, warga Barcelona merayakan pesta rakyat terbesar, Barcelona La Merce Festival sebagai tanda usainya musim panas dan dimulainya musim gugur. Para warga setempat berkumpul dan menikmati pertunjukan musik serta drama. Anda dapat melihat Parade Correfoc saat api buatan disemburkan oleh naga besar serta Parade Giants Queen and King yang sangat terkenal. Anda juga akan melihat menara manusia dalam festival ini. Tradisi ini dikenal dengan istilah Casteller atau Human Tower. It’s the biggest festival in Barcelona!
SEPTEMBER / 2012
6
wha age t’snda up
The New Urban Budget Hotel In Town!
T
he BnB merupakan terobosan baru dari hotel bujet dengan konsep “Urban Budget” yang menawarkan pengalaman menginap yang menarik karena mudah, praktis, dan ekonomis namun tetap gaya serta memiliki nilai tinggi untuk para individu yang modern, dinamis, dan suka berpetualang. Jaringan hotel The BnB akan terletak di lokasi-lokasi yang strategis, dengan desain interior yang segar, kontemporer, dan nyaman sebagai pilihan tempat tinggal untuk perjalanan pendek dan beranggaran terbatas, baik untuk keperluan bisnis maupun liburan. The BnB Kelapa Gading adalah properti pertama yang akan dibuka pada Desember 2012 terletak di daerah Kelapa Gading, Jakarta Utara,
yang berjarak 10 menit berjalan kaki dari pusat perbelanjaan terkenal, Mall of Indonesia. Bapak Kristian Kuntadi, Managing Director PHM Hospitality mengatakan “Pembukaan The BnB Kelapa Gading merupakan kolaborasi yang baik dengan mitra kami, PT. Agung Podomoro Land. Kelapa Gading menjadi daerah pertama dibukanya The BnB karena merupakan lokasi yang bagus untuk bisnis dan liburan di utara Jakarta. Suatu perpaduan yang nyata antara lokasi yang strategis, desain ekonomis namun bergaya modern membuat kami yakin dapat membawa The BnB Kelapa Gading menjadi terobosan baru hotel Urban Budget.”
The Inner Lives!
K
edutaan besar Meksiko untuk Indonesia mempersembahkan sebuah pameran lukisan yang bertajuk “Inner Lives”, lukisan-lukisan yang dipamerkan di dalam pameran tersebut merupakan karya milik Carla Rippey, seorang seniman asal Meksiko yang sudah terkenal karya-karyanya. Masyarakat dan para penikmat seni lebih mengenal Carla Rippey sebagai seniman yang berasal dari Meksiko dan bukan dari Amerika, padahal beliau lahir di Amerika. SEPTEMBER / 2012
8
Pameran ini diresmikan oleh H.E Ms. Melba Pria, duta besar Meksiko untuk Indonesia pada tanggal 30 Agustus 2012 kemarin. Pameran ini akan berlangsung sampai dengan tanggal 17 september 2012, dan mengambil tempat di Galeri Nasional, Jakarta Pusat. Carla Rippey mengangkat tema kebudayaan Meksiko yang bervariasi dalam setiap kuasan di lukisannya.
For What It’s Worth, We Love Them! P
Teks: WILMA HARTYANDARI, WILMAN ANUGRAH FoTo: STAGE ID, ISTIMEWA
ada 14 Agustus 2012 kemarin, digelar konser The Cardigans di Tennis Indoor Senayan, Jakarta dimana sekitar 3.000 orang menonton aksi panggung mereka. Tanpa band pembuka, LarsOlof Johansson, Peter Svensson, Bengt Lagerber, Nina Persson dan Magnus Sveningsson memilih Paralyze sebagai nomor pembuka. Walaupun lagu dengan tempo lambat kurang pas sebagai lagu pembuka namun tata lampu yang apik dapat menutupi keadaan tersebut. Ridho Hafiedz dari Loud Production selaku promotor mengutarakan bahwa permintaan khusus dari The Cardigans sendiri untuk menampilkan tata lampu yang spektakuler. Di tiap lagu yang dibawakan teknik sorotan dari puluhan lampu yang dipasang di berbagai sisi panggung begitu bervariasi. Malam itu grup band asal Swedia ini membawakan kurang lebih sebanyak 19 lagu . Sesuai dengan tajuk konser yang diambil dari salah satu nama albumnya “Gran Turismo”, urutan 10 lagu pertama yang dibawakan berurutan sama persis pada trek album tersebut, yaitu “Paralyze”, “Erase/Rewind”, “Explode”, “Starter”, “Hanging Around”, “Higher”, “Marvel Hill”, “My Favorite Game”, “Do You Believe”, dan “Junk Of The Hearts”. Mereka juga membawakan sembilan lagu dari album lainnya seperti “For What It’s Worth”, “Lovefool”, “Hold Me”, “Live And Learn”, “You’re The Storm”, “I Need Some Fine Wine And You” dan “Rise And Shine”. Malam itu, The Cardigans tampil prima dan manis menghibur para penggemarnya di Jakarta.
SEPTEMBER / 2012 99
cou ple spo t
‘Night at The Museum’ ala Indonesia Moment indah bersama pasangan di dunia satwa. osan dengan candle light dinner? Mengunjungi tempat wisata seperti museum tentunya bisa menjadi alternatif kencan Anda bersama pasangan. Dan ketika Anda berkunjung ke Malang, Anda harus menyempatkan waktu ke salah satu tempat wisata unik di kota ini. Museum Satwa, sebuah tempat wisata bertaraf internasional di Malang, Jawa Timur ini memberikan gambaran tentang dunia satwa. Museum yang berisi ratusan satwa yang sudah diawetkan, baik satwa dalam maupun luar negeri, juga berisi fosil hewan purba ini sudah berdiri sejak dua tahun lalu. Sajian dalam Museum Satwa ini sangat beragam, di dalamnya ada sekitar 84 diorama satwa dari berbagai penjuru dunia, baik dalam negeri maupun luar negeri. Diorama ini memberi gambaran yang seakan-akan nyata tentang kehidupan satwa di habitatnya di alam liar dengan menggunakan hewan awetan murni. Anda dan pasangan juga
SEPTEMBER / 2012
10
bisa menikmati fish diorama berupa diorama kehidupan bawah air. Baik kehidupan di air tawar seperti sungai, danau maupun rawa, juga di air laut di beberapa kedalaman yang berbeda-beda. Anda seolah-olah akan dibawa melihat langsung habitat ikan di kedalaman air. Anda juga tidak perlu jauh-jauh ke Amerika Serikat untuk melihat replika Tyranosaurus. Kencan yang unik tentunya akan menjadikan quality time bersama pasangan juga semakin berharga serta pengetahuan pun bertambah.
Museum Satwa Malang Jawa Timur Park 2 Jl. Raya oro-oro ombo No. 9. Kota Wisata Batu Malang Jawa Timur. T : + 62341 502 5777
10.00 – 18.00
Rp 20.000,-
Teks: IVANA FEDORA
B
coff bodeey trea talkt
Mengintip Kehidupan Muslimah di
LONDON Pemberitaan media yang menceritakan tentang diskriminasi orang Inggris terhadap muslim ternyata tidak saya alami sama sekali selama di London.
S
ebelum berangkat ke London untuk mengantar kakak saya bertemu suaminya, seorang teman saya sempat bertanya,”Nanti kamu di London bakalan lepas kerudung?” Rupanya menurut dia Inggris terkenal karena diskriminasinya yang tinggi. Tapi pada pertemuan lainnya, teman saya yang lain menimpali, “Jangan salah, di London banyak muslim kali. Jangan kaget kalau nanti kamu mau beli barang di toko lalu menemukan penjaganya lagi salat.” Dan memang saya kaget saat menemukan begitu banyaknya muslimah yang lalu lalang menggunakan kerudung di jalanan London mulai dari hari pertama saya menginjakkan SEPTEMBER / 2012
12
Teks & FoTo: DWINDA NAFISAH NURINSIYAH
kaki di Britania. Bukan hanya yang berwajah Melayu atau Arab, tapi juga yang berkulit putih. Bahkan saya menemukan seorang penjual kacang karamel berkulit putih di sekitar London Eye yang menggunakan kerudung dan dia terlihat santaisantai saja, tak ada yang memandangnya aneh dan dagangannya tetap laku-laku saja. Saya juga menemukan customer service pusat perbelanjaan John Lewis dan pegawai Clarks Store yang menggunakan kerudung panjang. Mereka mampu mempertahankan identitas mereka dan tetap bisa bekerja di perusahaan fashion ternama. Para hijaber, mulai dari yang berasal dari Timur Tengah dengan abaya hitamnya sampai yang stylish dengan coat dan dandanan kerudung modifikasi, terlihat santai dengan busana mereka dan bergaul dengan orang-orang bule lainnya. Saat mengunjungi Selfridges, pusat perbelanjaan kelas atas di London, saya justru menemukan konsumen berkerudung lebih banyak daripada yang tidak. “Kebanyakan yang belanja di sini itu justru orang Timur Tengah, jadi wajar saja kalau banyak yang menggunakan kerudung,” ujar kenalan asal Indonesia yang saya temui di London. “London itu multikultural banget, saat kita lagi di jalan, orangorang sudah bicara dalam berbagai macam bahasa.” Rasa penasaran saya terhadap kehidupan muslimah di London semakin terjawab saat saya bertemu dengan Khadija, seorang muslim warga Inggris keturunan Kenya yang tinggal di Stratford, lokasi yang menjadi pagelaran Olimpiade 2012. “Tidak ada diskriminasi di sini. Bahkan untuk mencari pekerjaan. Saat saya melamar menjadi
sekuriti pemeriksa tiket untuk Olimpiade, saya berbusana seperti ini saja (gamis dan jilbab) dan mereka menerima saya dengan baik. Kalau sudah waktu salat, mereka akan mempersilakan kami untuk beribadah,” jelasnya. Penjelasan ini membuka mata saya, bahwa kota yang selama ini dianggap memiliki tingkat diskriminasi tinggi justru sangat menghargai perbedaan. Toleransi terhadap muslim juga saya temukan saat berburu kuliner di London. Menemukan makanan halal ternyata tidak sulit. Banyak toko-toko masakan India, Turki, Maroko, dan Lebanon. Ada juga gerai fast food yang mencantumkan label halal pada beberapa toko mereka seperti seperti Nando’s dan Chicken Cottage. Bahkan saat mengunjungi Camden Market yang terkenal, rata-rata kedai di sana memiliki label halal bahkan pada kedai masakan Meksiko sekalipun. Para pedagang ini tahu, bahwa yang datang ke London bukan cuma orang Inggris semata sehingga label halal akan membuat pangsa pasar mereka lebih luas untuk turis dan imigran yang datang dari luar Inggris. Mengunjungi London dan mendapati pengalaman berbagi cerita dengan sesama muslim serta melihat langsung kehidupan mereka membuat ketakutan dan rasa was-was yang saya rasakan sebelum menginjakkan kaki di tanah Britania luntur. Walaupun di kota-kota kecil di Inggris masih ada yang belum familiar terhadap budaya muslim, namun kota besar seperti London tidak perlu dikhawatirkan. Banyaknya pendatang dan berbagai bangsa dan negara rupanya menumbuhkan toleransi antar sesama.
13 SEPTEMBER / 2012
travel tips
Sleep Comfortably in Unusual Places
Jadwal penerbangan yang dibatalkan merupakan salah satu dari sekian banyak kesialan ketika sedang berpergian. Bisa saja maskapai penerbangan mengganti jadwal penerbangan tersebut ke hari berikutnya, sehingga Anda terpaksa bermalam di bandara atau tempat “darurat� lainnya. Tiga tips berikut dapat dijadikan panduan apabila Anda mengalami kejadian tersebut.
Ada beribu penyebab yang dapat membuat Anda mendadak harus tidur di tempat yang tidak seharusnya, apalagi apabila Anda adalah budget traveler. Jangan panik! Lemparkan pandangan Anda untuk memantau keadaan sekitar, lalu pilihlah spot yang menurut Anda cukup nyaman untuk dijadikan tempat istirahat. Misalnya kursikursi panjang yang biasanya ada di ruang tunggu bandara dapat dimanfaatkan untuk meluruskan pinggang Anda, bahkan beberapa bandara memiliki kursi-kursi panjang yang sangat nyaman untuk ditiduri.
> Buatlah Diri Anda Nyaman Memang tidak ada yang senyaman kasur sendiri, tapi di keadaan darurat seperti ini, Anda harus SEPTEMBER / 2012
14 14
bisa berusaha untuk membuat diri Anda senyaman mungkin. Mulai manfaatkan barang-barang bawaan Anda. Apabila Anda membawa tas yang tidak keras, maka jadikan tas tersebut menjadi bantal. Kenakanlah baju hangat atau Anda juga bisa memanfaatkan handuk yang Anda bawa untuk alas tidur.
> Tetap Siaga! Situasi seperti ini memiliki resiko yang tinggi. Oleh karena itu, Anda harus tetap waspada. Apabila Anda memang harus tidur di public space, pastikan barang-barang penting Anda berada di tempat yang aman. Untuk lebih aman, kaitkan tas kecil Anda yang berisi uang dan paspor ke baju. Memilih spot yang paling terang dan banyak dilalui orang merupakan salah satu tindakan preventif yang bisa dilakukan. Jangan lupa pasang alarm di gadget.
Teks: WILMA HARTYANDARI
> Pilih Spot yang Tepat
advertorial
Learning America at
@america Mengenal Amerika tanpa harus mengeluarkan banyak uang untuk pergi langsung ke sana.
A
merika tidak hanya sebatas film-film Holywood, musik terbaru, atau produk-produk konsumen. Banyak hal dari Amerika yang kita bisa pelajari, dan untuk mengetahuinya tidak harus mengeluarkan banyak uang untuk pergi ke Amerika. Sejak 2 Desember 2011 di Pacific Place – Jakarta, telah hadir @america, pusat kebudayaan Amerika yang dapat memberikan banyak informasi tentang negara tersebut secara lengkap. Pemilihan Indonesia sebagai lokasi pertama @america didasari oleh hubungan baik yang selama ini terjalin antara pemerintah Amerika dan Indonesia. Dikemas dalam penyajian yang interaktif dan berteknologi tinggi, @america memberikan peluang bagi para generasi muda Indonesia untuk berdialog mengenai topik yang menjadi minat mereka yang tentunya berhubungan dengan Amerika. Bukan hanya budaya, tapi juga informasi tentang pendidikan, teknologi, dan pariwisata – semua dapat diperoleh secara gratis.
Jason Rebholz, Assistant Cultural Attaché for @america, menjelaskan bahwa belajar di Amerika juga menjadi keinginan dari banyak generasi muda Indonesia, dan @america memberikan kemudahan fasilitas informasi tentang peluang untuk belajar di Amerika, program beasiswa yang tersedia untuk pelajar di Indonesia, dan informasi tentang universitas yang bisa mereka pilih. “Pendidikan menjadi tujuan utama dari keberadaan @america, kami menginginkan banyak generasi muda Indonesia kembali untuk mencari informasi tentang pendidikan di @america,” tambah Jason. Dengan keberadaan @america, diharapkan generasi muda Indonesia dapat mengenal Amerika dari banyak sisi sehingga terjalin hubungan yang dinamis antara Amerika dan Indonesia, terutama dalam peningkatan pendidikan di generasi muda.
@america Pacific Place Mall 3rd floor #325 Jl. Jendral Sudirman Kav. 52-53 Kebayoran Baru, Central Jakarta, 12190 W: www.atamerica.or.id 10.00 - 21.00
15
JANUARY / 2012
on top
BERLIBUR DI
NIRWANA
Raja Ampat merupakan gugusan kepulauan di Papu Barat dengan 4 pulau utama yang bergunung-gunung dan ratusan pulau kecil di sekitarnya yang dapat Anda jelajahi. Empat pulau utama yang dimaksud itu adalah Waigeo, Salawati, Batanta, dan Misool yang merupakan penghasil lukisan batu kuno. Jika Anda ingin menikmati keindahan kepulauan ini dengan bebas, Anda dapat menyewa perahu kecil untuk berkeliling menyegarkan mata Anda. Jika sempat menyelam, maka keberagaman dunia bawah laut dapat Anda temui. Lihatlah bagaimana hewan laut serta karang cantik menyapa Anda. Kuda SEPTEMBER / 2012
16
Raja Ampat, kepulauan yang menawarkan sensasi wisata laut yang masih alami. laut yang seakan ingin berjabat tangan, ikan-ikan kecil nan cantik hilir mudik, bahkan ikan dugong atau penyu laut yang mendekati seolah ingin mengajak Anda berenang bersama. Terdapat pula beragam fauna unik seperti cenderawasih botak, cenderawasih merah, maleo waigeo, dan kus-kus. Untuk jenis ora, Anda dapat melihat anggrek, palem, dan masih banyak yang lainnya. Ingin menyentuh dan merasakan indahnya fenomena alam yang satu ini secara keseluruhan? Kocek yang harus Anda keluarkan minimal sebesar 30 juta rupiah. Namun, tentunya sepadan dengan pesona yang ditawarkan oleh Raja Ampat. www.indonesia.travel/id/destination/248/raja-ampat www.diverajaampat.org
Teks: IVANA FEDORA
W
elcome to Raja Ampat Island! Pemandangan salah satu pulau eksotis Indonesia ini dapat membuat Anda serasa sedang bermimpi indah. Langit biru, air jernih, pasir putih, desiran lembut ombak kecil dan cantiknya keindahan bawah laut tentunya bisa menjadi pilihan tempat berlibur yang menenangkan bagi Anda.
special feature
The Land of Festivals Menyaksikan berbagai macam perayaan India yang memanjakan indera.
S
ebagai negara spiritual yang kaya akan tradisi dan budaya, India memiliki banyak festival yang turut menjadi bagian penting dalam kehidupan masyarakatnya. Setiap festival memiliki latar belakang yang berbeda-beda, mulai dari perayaan menyambut musim tertentu seperti musim panen, hingga perayaan religius seperti hari lahir dewa tertentu. Setiap area pun memiliki adat dan cara perayaan tersendiri sehingga semakin menambah keberagaman budaya. Tidak heran banyak pengunjung dari luar yang menyempatkan diri, bahkan menyusun rencana perjalanannya sesuai dengan festival di India. Salah satu festival yang paling terkenal adalah Holi yang diadakan selama dua hari untuk merayakan masa panen serta kemenangan kebaikan atas kejahatan. Festival ini juga disebut sebagai Festival Warna karena setiap orang yang turun ke jalan, termasuk turis, bebas saling melemparkan bubuk warna-warni dan air, menciptakan suasana ramai dan penuh warna. Tidak jarang Anda akan melihat seseorang tertutup bubuk warna dari ujung kepala hingga ke kaki.
Festival lain yang juga terkenal adalah Diwali, festival penuh cahaya selama lima hari untuk merayakan Tahun Baru Hindu. Anda akan menemukan banyak kembang api, lampu tanah liat, dan lilin dinyalakan sepanjang festival. Salah satu festival panjang di India adalah Onam selama sepuluh hari, dipenuhi perayaan permainan tradisional, budaya, dan hidangan untuk memperingati legenda kepulangan Raja Mahabali. Untuk festival yang bersifat religius, saksikan perayaan kelahiran Krishna Janmashtami yang diisi menara manusia dan kelahiran salah satu dewa Hindu, Ganesha, yang berhiaskan berbagai bentuk dewa berkepala gajah tersebut di berbagai sudut. Jangan lewatkan pula festival yang hanya ada di daerah tertentu seperti Camel Fair di Pushkar, Rajasthan dan Temple Festival di Kerala.
17 SEPTEMBER / 2012
gran d jour ney
SEPTEMBER / 2012
18
PARIS THE CAPITAL CITY OF ROMANCE “If you are lucky enough to have lived in Paris as a young man, then wherever you go for the rest of your life, it stays with you, for Paris is a moveable feast.”
19 SEPTEMBER / 2012
Montmarte
D
emikian kata Hemmingway, penulis terkenal asal Amerika. Sehebat itukah Paris? Jawabannya adalah ya. Paris merupakan kota yang paling populer untuk dikunjungi para turis, khususnya para pasangan. What makes Paris so special? Apakah bangunan bersejarahnya yang megah dan dihiasi dengan taman yang cantik? Kafekafe romantis yang menghidangkan sajian lezat? Ataukah alunan nada akordion yang mendayu-dayu di setiap sudut jalannya? Pada suatu sore yang mendung, saya tiba di Paris dengan menggunakan kereta cepat TGV dari Brussels. Saya memang sengaja tidak mendarat langsung di kota ini, saya ingin merasakan travelling dengan kereta di Eropa karena terinspirasi oleh novel-novel romantis. Selama dua jam perjalanan, pepohonan terlihat seperti bayang-bayang saja saking cepatnya TGV melaju hingga akhirnya kereta melambat dan saya turun di Stasiun Gare du Nord.
1
Setelah beristirahat sebentar, saya dan teman-teman saya pun tidak membuangbuang waktu. Kami langsung bergegas menuju ke tempat tujuan yaitu Montmarte dan Basillica Sacre Coeur. Montmarte adalah satu-satunya bukit yang ada di
SEPTEMBER / 2012
20
Paris, terkenal dengan komunitas para seniman dan bangunannya yang berwarna-warni. Jika ingin naik ke atas dari pusat kota, Anda dapat menggunakan trem. Karena hotel saya tidak begitu jauh dari area ini, saya menggunakan metro dan langsung keluar di tengah-tengah bukit.
Basilica Sacre Coeur Toko-toko suvenir dan kafe menarik berjejeran di sepanjang jalan. Di ujung jalan terdapat carousel dan taman yang bertingkat hingga ke atas bukit dengan Basillica Sacre Ceour menjulang di puncaknya. Ketika sampai di puncak, beberapa teman saya memilih untuk berlama-lama menikmati arsitektur dari Basillica, namun saya memilih untuk duduk di tangga menuju pintu masuknya dan memandangi seluruh kota Paris yang terlihat jelas dari sini. Ketika malam tiba, kawasan Montmarte menjadi lebih ramai, apalagi dengan pertunjukan Moulan Rouge-nya yang terkenal. Ternyata di sini juga menjadi pusat nightlife di Paris. Hujan rintik-rintik memaksa kami untuk berteduh dan kami pun memutuskan untuk sekalian menikmati makan malam di Cafe La Boheme yang menyajikan hidangan khas Perancis. Suasana romantis pun mulai terasa, kafe yang temaram disinari oleh bayang-bayang lampu carousel yang menembus jendela dengan latar belakang taman basillica dibelakangnya. Saya pun mencoba Salmon Quiche Lorraine, yaitu sebuah custard pie asin yang berisi telur, keju, dan ikan salmon. Rasanya luar biasa enak!
Salmon Quiche Lorraine Pagi ini kami bergegas untuk mengikuti walking tour mengelilingi pusat kota Paris. Meeting point untuk tur ini berada di Boulevard St. Michel di daerah Latin Quarter. Saya memutuskan untuk tiba lebih awal karena ingin mengeksplorasi daerah ini terlebih dahulu. Banyak kafe dan tokotoko kecil yang menjadi favorit para mahasiswa karena letaknya yang dekat dengan kumpulan universitas seperti Sorbonne. Lima menit dari boulevard, saya pun menemukan Luxembourg
2
21 SEPTEMBER / 2012
Al-Cazaba. Boulevard St.Michel Garden yang cantik dengan Fountain de Medici yang misterius di tengahnya. Sebelum kembali, saya mampir ke sebuah bakery tradisional yang menjual sarapan favorit para Parissien yaitu baguette, croissant, dan kopi. Tidak usah ditanya bagaimana rasa croissant asli Perancis! Rasanya sangat berbeda dari yang biasanya saya makan. Sensasi crispy di luar dan lembut di dalamnya begitu lezat. Tur dimulai dengan berjalan ke Sungai Seine yang berada di depan boulevard. Sungai Seine merupakan sungai yang membelah Kota Paris. Di sisi yang saya kunjungi ini, sungai melebar dan di tengahnya terdapat pulau natural yang bernama île St. Louis dan Île de la Cité yang menampung beberapa bangunan bersejarah seperti Palace du Justice dan Notre Dame. Tur dilanjutkan dengan menelusuri bantaran Sungai Seine hingga ke Pont Neuf yang menghubungkan daratan dengan pulau, lalu menuju ke Samaritainne, sebuah gedung bekas pusat perbelanjaan yang populer karena menjadi lokasi syuting film Bourne Identity. Pemandu tur lalu mengajak kami menuju ke sebuah jembatan yang terlihat sangat seram karena ukiran-ukirannya yang SEPTEMBER / 2012
22
Fountain de Medici
Pont Des Arts berbentuk kepala. Ternyata jembatan ini merupakan tempat seorang kaisar kejam menggantung para musuhnya dan katanya hingga kini jembatan ini berhantu. Pada jembatan selanjutnya, yaitu Pont des Arts, ribuan gembok digantung oleh para pasangan yang percaya bahwa cinta mereka akan abadi dan mereka akan kembali ke Paris jika mengunci gembok di sini. Anda pasti langsung dapat mengenali bahwa di jembatan inilah adegan paling romantis pernah diambil, yaitu pada saat Carrie Bradshaw di “Sex and the City” dilamar oleh Mr. Big. Tur memasuki kawasan Museum Louvre dan berhenti untuk makan siang. Di depan Hotel du Louvre, saya mengenali sebuah kafe tempat Angelina Jolie makan pagi di film “Tourist”. Sekarang saya merasa seperti berada di dalam filmfilm. Memang ada yang mengatakan, “Everyone is an actor in Paris, here there are no place for spectators.”
Sebelum tur berlanjut, saya sempat berhenti di sebuah bakery untuk mencicipi Macaroons, kue khas Perancis yang tergolong mewah karena harganya yang cukup mahal. Tersedia rasa cokelat, vanila, dan yang paling populer adalah rasa pistachio. Kemudian saya mengikuti rombongan menelusuri pekarangan Louvre, tempat sang pemandu menunjukkan beberapa clue dari film “The Da Vinci Code”. Di depan museum, terdapat Taman Touileries yang dulunya menjadi kesayangan Permaisuri Josephine, istri dari Kaisar Napoleon. Taman ini sangat besar dan terdiri dari bunga-bunga indah, air mancur, hingga gerbang yang cantik. Banyak pasangan dudukduduk di depan air mancur sambil menikmati keindahan bangunan di sekitarnya. Di ujung taman, kami sudah sampai di Place de la Concorde, yaitu tempat Obelisk Luxor yang merupakan pemberian dari Mesir ditempatkan. Di pinggirnya terdapat tempat Ratu Marie Antoinette dipenggal dengan pisau Guilottine. Memang selain romantis, kota ini juga menyimpan kisah yang mengerikan.
23 SEPTEMBER / 2012
Tiananmen Pont Alexander Dari sini kami melanjutkan perjalanan ke jembatan yang paling cantik di Paris yaitu Pont Alexander yang memiliki patung-patung berlapis emas. Menara Eiffel sudah terlihat di kejauhan, rasanya ingin cepat-cepat ke sana! Namun sebelum itu kami terlebih dahulu mengunjungi Les Invalides di seberang jembatan, sebuah bangunan megah tempat Kaisar Napoleon dimakamkan sekaligus tempat berakhirnya tur. Lelah berjalan, saya pun menyerah dan membeli tiket bus Hop-on-Hop-off yang dapat berlaku selama dua hari. Kami diberi tahu bahwa bis ini juga dapat menjadi moda transportasi yang efektif karena melewati semua objek turis dan juga stasiun metro. Kami sempat berhenti di Trocadero, yaitu sebuah bukit kecil dengan taman yang cantik di belakang Menara Eiffel. Di sini juga terdapat Museum Kelautan yang cukup terkenal. Di Trocadero, para pasangan saling berciuman pada saat sunset. Banyak juga yang ingin menyaksikan lampu Menara Eiffel pertama kali dinyalakan pada sore ini, benar-benar spektakuler! Dari sini Anda dapat menuruni anak tangga dan menuju ke bawah menara langsung
SEPTEMBER / 2012
24
untuk menaiki menara Eiffle dengan elevator. Kalau ingin naik, jangan ke titik yang paling tinggi karena pemandangan malah tertutup kabut. Naiklah ke level tengah untuk menikmati pemandangan kota dengan perahu-perahu bercahaya di Sungai Seine dengan sempurna. Pagi ini saya akan mengunjungi Istana Versailles, yaitu istana yang dibangun oleh istri dari Kaisar Louis XIV, Marie Antoinette. Karena istana ini terletak di pinggiran kota, saya meminta seorang teman saya yang kuliah di Sorbonne untuk menunjukkan jalan. Kami pun menaiki metro menuju ke Stasiun Porte de Versailles yang berjarak 5 menit dari istana.
3
Ternyata istana ini memang sangat mengagumkan, lapisan cat emasnya sudah terlihat dari kejauhan. Pertama-tama saya mengunjungi taman belakangnya yang sangat luas dan menyambung ke sebuah hutan kecil tempat kaisar suka berkuda dan berburu. Di dalam istana, saya pun mendapatkan gambaran tentang kehidupan keluarga kaisar di masa lalu. Dengan kamar tidur ratu yang dihias dengan cantik dan ruang makannya yang mewah, pantas saja pada Perancis bangkrut saat Ratu Marie Antoinette berkuasa, hidupnya selalu bermewah-mewahan! Tempat yang
Versailles Palace patut dikunjungi berlama-lama di sini adalah Hall of Mirror-nya, ruangan dansa yang dihiasi oleh lampu kristal, lukisan fresco, dan lebih dari 1.000 kaca, keindahannya tidak tertandingi. Saya juga mengunjungi museum dan teaternya dengan layar 360 derajat yang menampilkan kehidupan seharihari di setiap bagian istana. Setelah puas, saya pun kembali ke kota untuk mengunjungi Museum Louvre. Terdapat 35.000 mahakarya di dalam museum ini, dan jika Anda mengamati tiap mahakarya selama 3 menit, maka Anda harus menghabiskan waktu lebih dari 2 bulan untuk melihat keseluruhannya. Karena itulah saya langsung saja meminta satpam untuk menunjukkan di mana letak lukisan yang paling terkenal di museum ini yaitu “Monalisa”. Lukisan ini tergolong kecil jika dibandingkan karya-karya lain yang bisa mencapai 3 meter tingginya, namun memang saya akui terdapat suatu hal misterius yang susah diungkapkan di lukisan ini. Jika Anda memiliki waktu yang cukup, coba juga mengamati karya lain seperti lukisan pengangkatan Napoleon menjadi kaisar dan juga artefak Hukum Hamurrabi dari Babilonia. Dari Museum Louvre, saya menaiki bus lagi melewati Hotel Ritz yang mewah tempat Putri
Museum Louvre Diana menikmati makan malam terakhirnya dan juga Gallery Lafayette yang merupakan tempat perbelanjaan mewah yang paling terkenal di Paris. Saya memutuskan untuk berhenti sejenak di Notre Dame untuk mengamati arsitekturnya yang unik. Gereja inilah yang menginspirasi film “Hunchback of Notre Dame”. Eksteriornya dihiasi oleh banyak patung-patung gargoyle yang dipercaya sebagai pelindung bangunan dari iblis. Uniknya mulut gargoyle akan memancarkan air pada saat hujan karena juga berfungsi sebagai pipa saluran air.
25 SEPTEMBER / 2012
QUICK!FACTS
Century 21 Department Store
Paris memiliki banyak julukan, tapi yang paling terkenal adalah La Ville-Lumiere yang artinya The City of Light
Champ Elysees Karena hari sudah menjelang malam dan hujan membuat cuaca semakin dingin, saya pun berencana untuk mencari sebuah kafe untuk menghangatkan diri. Namun pada saat melewati Opera Garnier, tiba-tiba bus terjebak arus lalu lintas yang kusut. Meskipun kesal, saya akhirnya hanya duduk di bagian bus yang terbuka, membiarkan hujan membasahi wajah kami dan menikmati suasana romantis kota Paris yang syahdu. Sesekali saya mengintip kehidupan penduduk Paris melalui jendela-jendela apartemen mewah mereka yang terbuka. Saya sempat mengunjungi toko-toko di dekat Opera Garnier dan juga Hard Rock Cafe Paris sebelum pada akhirnya bus sampai pada jalanan tercantik di Eropa yaitu Champ Elysees yang berarti surga. Jalanan ini membentang dari Place de la Concorde hingga ke monumen Arch de Triumph. Di sepanjang jalan terdapat butik-butik dan restoran. Sebelum makan malam, saya memasuki beberapa toko untuk berbelanja. Suasana jalanan ini sungguh meriah dengan lampu-lampu yang berkelap kelip, musik akordion yang dimainkan dengan semangat, juga para pengunjung yang menikmati love aair mereka dengan butik-butik mewah. Karena sudah lapar, kami pun beristirahat dan makan di sebuah SEPTEMBER / 2012
26
Arc De Triumph restoran. Percaya atau tidak, ini adalah makan malam termahal saya di Eropa. Harganya sangat tidak masuk akal, namun saya anggap saja untuk sekalian membeli suasana Champ Elysees yang meriah. Di ujung jalanan ini, terdapat monumen yang ditujukan untuk para pahlawan perang yaitu Arch de Triumph yang indah. Di sini juga terdapat sebuah obor yang selalu menyala untuk menghormati para korban perang. Apabila lampu merah menyala, sempatkan diri anda berfoto di
Le Petit Palais
TEKS: NESA DESKANDINI FOTO: ISTIMEWA
tengah jalan Champ Elysees dengan latar Arch de Triumph di tengahnya. Meskipun waktu sudah menunjukkan hampir tengah malam, saya masih belum puas berkeliling kota Paris. Saya pun berjalan menuju bantaran Sungai Seine dengan melewati Le Grand Pallace dan Le Petit Palace. Kedua istana ini dulunya merupakan tempat tinggal dan tempat kaisar memerintah. Saya duduk berpindah-pindah dari satu bangku taman ke bangku taman lainnya sambil menikmati arsitektur istana dan membayangkan para bangsawan berdansa di balkonnya. Sebagai penutup hari ini, saya menaiki kapal pesiar Batamous Seine dan menikmati bangunan-bangunan bersejarah dari air. Kapal ini juga memiliki lampu sorot yang membuat bangunan-bangunan terlihat sangat indah. Jika kita menengokkan kepala ke pinggir sungai, di sepanjang sungai penuh dengan pasangan berciuman dengan mesranya.
4
Sebelum meninggalkan kota Paris, saya memutuskan untuk sarapan di sebuah kafe dekat Champ de Mars. Saya ingin menikmati suasana Paris yang romantis, melihat para pasangan yang berlalu lalang sambil menyantap croissant,
menyeruput cafe au lait, dan memandangi Menara Eiel. Meskipun saya berkunjung tanpa pasangan, kota ini sangat berkesan dan terasa sangat indah dan romantis. Apalagi kalau saya pergi dengan kekasih saya pasti Paris akan terasa 1.000 kali lebih indah.
!
Catat semua alamat tempat tujuan dan selalu bawa peta. Sebaik apapun bahasa Perancis Anda, para Parisienne (Penduduk Paris asli) tetap sulit mengerti ucapan Anda. Jarang sekali ada Parisienne yang mengerti bahasa Inggris. Pilih restoran di Louvre atau di sekitar Gallery Lafayette karena harganya masih normal. Hindari restoran di Champ Elysees (kecuali fast food). Telusuri Louvre lebih teliti dengan mengikuti Da Vinci Code Special Tour. Walking Tour di Paris selama tiga jam gratis! Anda hanya perlu memberi tip kepada sang pemandu sebesar 3-5 Euro per orang. Toilet umum di sudut jalan pintunya terbuka secara otomatis dengan uang koin.
27 SEPTEMBER / 2012
Mulai 1.500 Euro/ malam
Four Seasons George V Hotel (www.fourseasons.com/paris) Hotel ini sudah menjadi bagian dari landmark Paris semenjak tahun 1928, didekorasi dengan tapestry dari abad ke-18, memiliki art collection, dan menyajikan decadent fine dining.
Moulin Rouge (Cabaret) (m.moulinrouge.fr) Menampilkan pertunjukan spektakuler dengan lebih dari 100 artis dan setting ala Belle Epoque yang menawan. HTM: 95-200 Euro. La Flèche d’Or (www.flechedor.fr) Atmosfernya edgy dengan dekorasi ala industrial dan terbuka. Menyajikan musik elektropop hingga indie. HTM: Gratis.
Mulai 60 Euro /malam
ibis budget Paris La Villette 19ème (www.accorhotels.com) Letaknya memang lumayan jauh dari pusat kota namun dekat dengan stasiun metro dan Gare du Nord. Terdapat banyak restoran dan supermarket di sekitarnya.
Tidak ada direct flight menuju Paris, biasanya akan ada 1 kali transit di Dubai atau Doha. Pilihan maskapai cukup banyak, mulai Turkish Airlines, Qatar Airways, Lufthansa, dan Emirates. Harga tiket berkisar antara 700-1.000 Euro PP. Metro: 2 Euro sekali jalan. Efisien karena jalanan Paris sangat padat. Hop-on-hop-off bus tour: 26 Euro untuk 2 hari tanpa batas. Luxury boutique: Champ Elysees, de Louvre Dept. store & international brand: Boulevard Haussman, Gallery Lafayette, Les Halles, Rue de Rivoli Art store, traditional shop, local shop: Montmarte Unique Jewelry, Antique, Fine Arts: Le Marais
SEPTEMBER / 2012
28
Hello: Bonjour Goodbye: Au revoir Please: S’il vous plait Excuse me: Pardon Thank you: Merci Do you speak English?: Vous parlez anglais? Do you have a table?: Vous avez une table? Bill please: L’addition s’il vous plait How much is this?: C’est combien? Where are the toilets?: Où sont les toilettes? Provider yang paling banyak dipakai adalah Orange dan Bouygues Telecom dengan harga 55 Eurocent/menit. 220 volt dengan colokan yang serupa dengan Indonesia.
BUDGET Pesawat Jakarta-Paris PP 900 Euro Visa 60 Euro Airport Tax Soekarno-Hatta Rp 150.000 Hotel+Sarapan 3 x 60 Euro 180 Euro
Day 1 Taxi Dinner Metro
6 Euro 15 Euro 4 Euro
Day 2 Tip Walking Tour Bus Tour Eiffel Tour Lunch & Dinner
5 Euro 26 Euro 8 Euro 25 Euro
Day 3 Versailles Metro Versailles PP Louvre Batamous Seine Cruise Lunch & Dinner
24 Euro 7 Euro 10 Euro 12 Euro 25 Euro
Day 4 Peak Season: Spring (Maret-Mei), Summer (Juni-Agustus) Low Season: Fall (SeptemberNovember), Winter (DesemberFebruari)
Kafe
TOTAL *1 Euro = Rp 12.000
12 Euro
Rp 15.978.000
exp lore
SEPTEMBER / 2012
30
Menjelajahi
Queens
dari Kaca Mata Lokal Menengok bagian kota yang menjadi tujuan wisata warga New York sendiri.�
31 SEPTEMBER / 2012
S
aya mengenal kota New York, Amerika Serikat, sebagai kota yang tidak pernah tidur (the city that never sleeps), baik dari segi aktivitas sehari-hari maupun secara visual. Di kota ini, roda kehidupan terus bergerak dan billboard berkerlapan tiada henti. Setelah 13 tahun tinggal di sana, ternyata ďŹ rst impression yang saya alami terus melekat. Tak hanya sebatas pandangan umum dari seorang pendatang. Kota New York, kota yang mengantongi karakter unik dan mempesona, terbagi dalam lima daerah yaitu Manhattan, Brooklyn, The Bronx, Queens, dan Staten Island (5 Borough). Sering kali, sebagai pendatang, atau lebih tepatnya seorang turis, kita selalu dibatasi oleh waktu. Akhirnya kunjungan wisata seolah terpaku hanya pada tempat-tempat terpopuler saja. Bagi para pendatang yang berniat mengeksplorasi kota New York, mereka cenderung bertepi di Manhattan karena elemen modernisasinya dan Brooklyn dengan nilai-nilai estetikanya yang menginspirasi banyak seniman. Akan tetapi, di antara 5 Borough di kota New York, SEPTEMBER / 2012
32
terdapat satu daerah yang terus melekat di hati saya hingga saat ini, yaitu Queens. Tak dapat dipungkiri bahwa keintiman saya dengan Queens sebagian besar dipengaruhi fakta bahwa saya menetap di sana selama 13 tahun sebagai pelajar asing. Apabila Anda datang untuk pertama kalinya menggunakan maskapai penerbangan, maka Anda akan mendarat di John F. Kennedy International Airport, atau La Guardia Airport, untuk penerbangan lokal di Queens. Sewaktu melintasi daerah Queens dari atas pesawat udara, Anda akan disajikan hamparan taman luas dengan bola dunia (unisphere) yang menjadi simbol utama dan ternama di Queens. Flushing Meadow Park adalah taman kedua terluas setelah Pelham Bay Park di The Bronx, yang didirikan sebagai tempat New York World Expo pada tahun 1939-1940 dan 1964-1965, mengedepankan perkembangan teknologi, seni, sekaligus sebagai pusat konferensi internasional. Unisphere dan pahatan serta patung
internasional. Unisphere dan pahatan serta patung lainnya sering dijadikan lokasi syuting film seperti “Man in Black”, “Law and Order”, dan dipopulerkan dalam novel karya F. Fitzgerald berjudul “The Great Gatsby”.
dan NY Hall of Science menjadi tempat yang cocok bagi anak-anak yang ingin mengenal sains dan melihat langsung atraksi atau pameran di taman bermain dengan menggunakan berbagai ragam suara, instalasi lampu, atom, dan mikroba.
Meski pameran ini tak lagi diselenggarakan, tapi kemegahannya tetap terasa. Flushing Meadow Park masih menjadi tujuan utama para pecinta olahraga. Bagi penggemar olahraga tenis, setiap tahun diadakan pertandingan tenis US Open yang menjadi salah satu kompetisi paling bergengsi di dunia. Bila bergeser ke Utara, maka terdapat stadion olahraga bisbol yang menjadi kandang The Mets, klub pujaan warga lokal. Tak hanya itu, taman ini pun populer lantaran mampu menampung antusiasme para pecinta olahraga seperti sepak bola, jogging, sepeda, kano, dan skateboard. Pada musim panas, para keluarga akan ramai menggelar outing seperti piknik dan barbeque. Tepi Baratnya memiliki suasana yang sedikit berbeda dibandingkan dengan kawasan lainnya. Pusat kesenian seperti Queens Museum
Setelah bereksperimen dengan teknik sains, saya kerap menggunakan kesempatan ini untuk mengunjungi The Lemon Ice King of Corona. Kafe lokal yang terkenal dengan es krim berbagai rasa seperti Gelato Cotton Candy, Sour Apple, bahkan rasa eksentrik seperti Peanut Butter. The Lemon Ice King of Corona dikelola oleh keluarga Benfaremo selama 60 tahun, yang juga populer dengan Homemade Candy Apple. Salah satu keunggulan Queens yang tak dapat dinikmati oleh borough lain adalah kekayaan alamnya yang luas dan terbuka. Selain tamantaman terbuka yang luas, Queens pun memiliki hamparan pantai indah yang konon katanya menjadi tujuan utama para surfer pada musim
33 SEPTEMBER / 2012
panas. Rockaway Beach menjadi tujuan utama bagi New Yorkers yang berniat mencari hiburan outdoor bersama teman atau keluarga. Dari segi waktu dan kenyamanan, Rockaway Beach dipandang lebih terjangkau dan ekonomis dibandingkan pantai-pantai di Long Island yang bersesakan dengan pendatang dari seluruh Provinsi New York. Rockaway Beach memiliki suasana yang lebih “down to earth� karena keakrabannya dengan komunitas setempat. Selain wilayahnya luas dan kapasitasnya besar, Queens pun dikenal sebagai daerah multikultur. Maklum, setengah dari penduduk Queens adalah pendatang yang mewakili hampir 100 negara. Queens adalah daerah terbesar dengan angka kependudukan kedua terpadat, bukan saja di Kota New York, bahkan sedunia. Di Rockaway Beach, mata Anda akan dipuaskan oleh banyaknya lukisan-lukisan mural di dindingdinding gedung, dan perumahan dengan tema yang menggambarkan kehidupan sosial kelas menengah ke bawah. Mural-mural ini sering dilintasi para penduduk yang kerap bersepeda dan pejalan kaki yang menggandeng hewan peliharaannya. SEPTEMBER / 2012
34
TEKS: BUDI AKMAL DJAFAR FOTO: ISTIMEWA
Rockaway Beach pun terkenal dengan Fish Taco dan berbagai hidangan lainnya seperti jus Pineapple Mint dan Sweet Plantains yang menjadi makanan wajib kaum muda di New York. Apalagi di Rockaway Taco Anda diperbolehkan untuk membawa minuman beralkohol seperti bir atau anggur tanpa biaya tambahan. Queens juga memiliki Museum of Modern Art (MoMa) PS1 sebagai tempat wisata andalan untuk mereka yang mencintai seni rupa kontemporer. Setiap akhir pekan di musim panas, MoMa PS1 sering mempersembahkan acara outdoor yang menghadirkan DJ ternama dan diramaikan oleh instalasi modern dan lampu-lampu futuristik. Biasanya acara ini dilakukan di halaman luar museum dan dibanjiri oleh kaum muda yang senang berdansa. Pintu dibuka dari siang hingga sore. Bila menyukai tempat-tempat terbuka, maka tak salah bila pada malam hari Anda berkunjung ke Beer Garden di Astoria, yang memiliki konsep bar terbuka dengan dikelilingi pohon-pohon dan kursi taman. Keunikan Beer Garden yang selalu penuh
35 SEPTEMBER / 2012
dengan pengunjung ini adalah sajian beraneka ragam jenis bir mancanegara. Tempat ini pun semakin padat ketika digelar pertandingan olahraga Super Bowl, NBA Playoffs, dan World Cup. Dalam pengamatan saya, Queens memiliki karakter kasual atau lebih tepatnya santai. Penduduk dan alamnya dapat berbaur dengan baik. Keterbukaan wilayah Queens berbanding lurus dengan sifat masyarakatnya. Kebanyakan orang yang bekerja di pusat kota New York memilih untuk tinggal di daerah yang jauh dari kebisingan kota. Faktor kedekatan dengan alam yang menghembuskan udara segara jelas mendukung gaya hidup tenteram dan harmonis.
Singapore Airlines (peak times): $1.800-2.200 Cathay Pacific (peak times): $1.600-1.800 Japan Air (peak times): $1500-1.800
Pan American Hotel Hotel yang cukup populer terutama di kalangan masyarakat Indonesia. Lokasi hotel dekat dengan transportasi umum dan bandara. $80-100/malam. W: www.panamhotel.com
Rockaway Taco (Tex-Mex) 95-19 Rockaway Beach Blvd, Rockaway, NY 11693 W: www.rockawaytaco.com Sripraphai Thai Restaurant 6413 39th Ave Woodside, NY 11377 emang benar ucapan orang, semakin T: (718) 899-9599 menjelajah Indonesia bagian Timur, W: www.sripraphairestaurant.com
M
pemandangan alamnya semakin indah. Sudah (Nepalese) sayaMustang buktikanThakali ketikaKitchen mengunjungi Labuan Bajo dan 74-14 37th Ave., Jackson Heights Pulau Komodo di Provinsi Nusa Tenggara Timur. T: 718-898-5088
Penting! Roosevelt Avenue merupakan “the hidden gem” untuk makanan dan barang-barang murah. Kunjungan ke NYC disarankan pada musim panas karena banyak acara/kegiatan diadakan secara gratis termasuk berbagai museum dan konser gratis dengan artis ternama di berbagai taman besar. Di musim panas juga banyak penyewaan sepeda gratisan untuk beberapa jam (3-5 jam) pertama dengan RSVP, cukup untuk menjelajahi beberapa tempat.
SEPTEMBER / 2012
36
Labuan Bajo merupakan tempat persinggahan awal saya dari beberapa tujuan wisata yang akan dikunjungi. MTA (Bus Subway): Pertama, saya&memutuskan untuk mengunjungi • Per hari way rate/unlimited): $2,25/$10 sebuah gua di(one bukit batu dekat bandara yang • Per minggunama (unlimited): $29 dikenal dengan Batu Cermin. Namanya • Per bulan (unlimited): $104 didapat dari sinar matahari yang masuk ke dalam Airtrain JFK: $7,25 (one way) gua melalui Taksi lubang dan kemudian memantul ke dinding batu, seolah-olah • Airport-Queens: $25 merefleksikan cahaya seperti sebuah cermin. Gua ini memiliki banyak • Airport-Manhattan: $50-65 • Manhattan-Queens: $25-30 lorong dan dipenuhi dengan stalagtit dan stalagmit. Sepeda mulaifosil dari $11 per jamkarang dan SayaRental juga menemukan terumbu penyu yang memperkuat dugaan bahwa gua ini merupakan bagian palung laut di masa lampau. Tiket pesawat PP Akomodasi / malam Visa Konsumsi/hari Transportasi/hari
$2.000 $80-120 $ 100 $ 50 $ 10
37 AUGUST / 2012
urba n stor y
Sulitnya Mencari Sate di Madura Obrolan yang bilang bahwa di Padang tidak ada Rumah Makan Padang ternyata saya alami di Madura, “Enggak ada tukang sate di Madura.”
M
adura terkenal dengan kulinernya yang khas dan ada hampir di setiap pelosok Indonesia. Sebut saja sate, soto, sampai bubur kacang ijo (burjo) yang bila dibubuhi embel-embel “khas Madura” akan lebih ramai pembeli. Namun siapa sangka kalau menemukan warung-warung kuliner khas seperti ini di tanah asalnya tidak mudah. Berbeda dengan kebiasaan orang-orang kota besar seperti Bandung atau Jakarta yang lebih suka icipicip kuliner di luar rumah dan menjadikan restoran dan kafe sebagai tempat untuk bersosialisasi, orang Madura ternyata lebih suka makan di rumah kumpul bersama keluarga. Mereka pun merasa tidak enak pada anggota keluarga yang sudah masak di rumah kalau malah makan di luar. Saat ada undangan buka puasa bersama di bulan Ramadhan, mereka baru akan datang ke tempat undangan sehabis salat tarawih dan berbuka di rumah masing-masing. Kebiasaan penduduk Madura untuk merantau juga menjadi salah satu alasan mengapa warung kuliner khas Madura hanya sedikit terlihat di pulau penghasil garam ini. Kebanyakan para pedagang SEPTEMBER / 2012
38
sate, soto, dan burjo lebih memilih untuk berdagang di luar pulau. Di Madura justru lebih banyak warung bebek goreng daripada warung sate dan burjo. Ada juga martabak petis yang sering disajikan untuk tamu dari luar kota. Tantangan memburu sate dan burjo Madura saya temui sewaktu saya mengunjungi Pulau Madura. Beberapa teman sempat berpesan supaya saya mencicipi hidangan tersebut di tanah asalnya. Sesampainya di rumah keluarga di Madura, saya langsung berpesan pada bude saya, “Nanti sore saya mau makan sate madura sama bubur kacang ijo ya!” Tapi jawaban yang saya dapat ternyata mengejutkan, “Mana ada sate madura di sini?” Saya pikir warung sate itu ada di setiap sudut desa di Madura, sama halnya seperti kalau kita ingin makan surabi atau karedok di Bandung. Nyatanya, saya harus menempuh perjalanan dengan mobil sekitar 3-4 KM untuk mencapai Tanah Merah, pusat keramaian Bangkalan. Di sini, tenda yang jual sate pun cuma ada dua! Saya memesan ke satu tenda
TEKS & FOTO: DWINDA NAFISAH
kebaya renda-renda semi transparan. Setelah menerima uang pembayaran, uangnya disimpan di kantong yang menempel pada korset. Bude saya menambahkan, “Ini masih mending, dulu disimpennya di dalam beha!” Nah, siapa yang berani mengambil duit receh di beha ibu-ibu Madura yang suaminya bawa celurit? FYI, celurit selalu dibawa oleh kaum laki-laki di Madura, bukan hanya untuk melindungi diri, tapi untuk menunjukkan status sosial dan keberanian seorang pria.
bernama SATE SURAMADU yang katanya paling enak dan potongan daging satenya paling besar. “Bu, pesan satenya 100 tusuk!” Si ibu penjualnya yang berpakaian khas Madura dengan kain penutup kepala langsung kaget dan buru-buru menghitung tusukan daging mentah di warungnya. “Cuma ada 90 tusuk, 10 lagi saya ambil dari warung sebelah ya (yang notabene ukurannya tidak sebesar sate di warung si ibu).” Jualan sate, baru buka, dan cuma menyediakan 90 tusuk untuk dijual? Kalo di Bandung, satu warung sate bisa jual sampai beratusratus tusuk! Mungkin karena Bangkalan juga tidak seramai Bandung, jadi ibu pedagangnya tidak menjual sate banyak-banyak. Kebanyakan ibu-ibu penjual sate menggunakan baju khas Madura, yaitu korset yang menggunakan luaran
Next, bubur kacang ijo! “Bubur kacang ijo? Di mana ya ada toko bubur kacang ijo?” Ujar bude saya. Saking jarangnya tukang bubur kacang ijo di Galis, Bangkalan, mereka sampai tidak ingat di mana adanya warung burjo. Akhirnya bude saya yang lain, yang sudah lama tinggal di Jakarta menjelaskan, “Di Jakarta, bubur kacang ijo khas Madura itu terkenal sekali lho!” Para saudara saya yang asli orang Madura malah kaget. Akhirnya, saya diberi tahu kalau mau cari bubur kacang ijo harus menempuh sekitar beberapa kilometer lagi dari Tanah Merah, itu pun tidak tahu apakah warungnya buka atau tidak. Ya, walaupun saya tidak sempat mencicipi bubur kacang hijau dan hanya bisa mencicipi sate madura, tapi saya belajar dari cara orang Madura menghargai masakan rumah yang memang yang paling bisa merekatkan keluarga.
39 SEPTEMBER / 2012
advent ure
SECANGKIR DAMAI DI RANU KUMBOLO Titik pertemuan dengan alam megah Gunung Semeru.
SEPTEMBER / 2012
40
41 SEPTEMBER / 2012
osh‌ hosh‌ Sampai pos tiga tenaga kami sudah hampir habis. Tubuh kami mulai lungkrah. Padahal di depan kami masih harus menghadapi sebuah tanjakan terjal. “Ini tanjakan terakhir mas, sesudah itu landai terus sampai Ranu Kumbolo,â€? kata seorang pendaki yang baru saja turun. Saya dan teman-teman pun mengatur nafas sejenak. Membasahi kerongkongan yang mulai kering serta membuka bekal cokelat dan energy bar. Sebelum pos ini, kami sudah melewati dua pos. Dari Ranu Pani, tempat melakukan registrasi pendakian, treknya lumayan panjang hingga ke pos satu, sekitar empat kilometer dengan jalan yang landai. Sepanjang jalan kami berpapasan dengan para pendaki yang turun. Saling mengucap salam atau sekedar tersenyum. Persahabatan memang mudah hadir di alam terbuka. Di gunung atau hutan, setiap orang membutuhkan orang lain. Tidak seperti di kota metropolitan, tempat setiap orang nampaknya tidak butuh orang lain. Sampai di pos pertama, kami berkenalan dengan pendaki lain. Ada sekelompok dari Semarang, SEPTEMBER / 2012
42
ada empat pemuda tanggung dari Surabaya, ada pula pendaki wanita dari Makassar. Masingmasing memiliki tujuannya sendiri. Sebagian ingin sampai ke puncak Mahameru, sedangkan sisanya hanya kemping ceria di Ranu Kumbolo. Termasuk kelompok kami. Perjalanan dari pos satu hingga pos dua cukup singkat. Tidak terasa melelahkan. Justru perjalanan dari pos dua ke pos tiga yang sungguh menguras tenaga. Jalur trekking yang naik turun dan harus menyeberangi beberapa lembah membuat nestapa para pejalan yang kurang olah raga. Untungnya Winda, partner pendakian saya, memiliki kaki-kaki yang ringan dan bergerak cepat. Kegesitannya memotivasi saya untuk tidak mudah berhenti. Secara psikologis tentu saja ini berguna. Jika partner pendakian saya mudah mengeluh, maka pikiran juga menstimulasi tubuh untuk lekas lemas. Sepanjang perjalanan, berbagai pemandangan mengalihkan rasa lelah. Saya menyiapkan satu kamera saku untuk mengabadikan perjalanan. Pada sebuah tikungan, saya menjumpai taman bunga
TEKS & FOTO: AYOS PURWOAJI
H
lengkap dengan pohon yang sekujur dahannya ditumbuhi lumut hutan. Spooky! Semakin sore, tirai kabut bertambah tebal. Kesan misterius pun menyelimuti perjalanan. Satu dua pohon yang diselimuti kabut tampak seperti raksasa kesepian. Di sisi lain, barisan bunga lavender berwarna ungu menjadi aksentuasi yang cantik dari pemandangan hitam putih karena kabut tebal. Setelah berjalan sekitar dua kilometer, akhirnya kami sampai juga di pos empat. Persinggahan terakhir sebelum Ranu Kumbolo. Bagi banyak pendaki, Ranu Kumbolo adalah sebuah romantisme. Danau yang berada di ketinggian 2.400 mdpl ini diabadikan dalam lagu “Mahameru� milik Dewa19, menjadi titik temu bagi pendaki yang ingin naik dan yang baru saja turun menaklukkan Gunung
Semeru. Di pinggir Ranu Kumbolo, para pendaki bertukar cerita dan pengalaman. Tidak jarang juga yang berbagi makanan atau secangkir kopi panas. Senda gurau pun menggema di antara tenda-tenda, menghangatkan suasana. Sayid dan tiga orang temannya baru pertama kali mengunjungi Ranu Kumbolo. “Pendakian berikutnya baru naik ke puncak Mahameru, Mas,� kata Sayid. Selama perjalanan saya berbagi logistik dengan kelompok Sayid. Kami bertukar madu, cokelat, dan spageti. Begitu mudahnya kami menjadi teman, dan itu adalah perasaan yang selalu dirindukan oleh para pecinta alam. Melebur dan saling berbagi. Pada malam hari, orkestra langit yang saya tunggu akhirnya tiba. Milyaran bintang berpendar bersama.
43 SEPTEMBER / 2012
Surabaya - Naik bus ke Malang - Naik angkutan umum ke Tumpang - Naik Jeep ke Ranu Pani
Di bawah tumpahan debu alam semesta ini saya menjadi takjub. Malam itu Ranu Kumbolo begitu tenang, tanpa riak. Menjadi cermin yang sempurna bagi langit yang berkilauan. Sambil menyeruput secangkir minuman hangat, seketika rasa damai menyeruak di hati. Alam memang memiliki caranya sendiri untuk membuat manusia merasa kecil. Saya tak bosan-bosan memandang langit di atas Ranu Kumbolo yang cerah. Pemandangan langit gemintang seperti ini mustahil saya dapatkan di Surabaya, tempat cahaya alam takluk dengan ribuan sinar neon. Saya mulai membayangkan orangorang zaman dahulu yang menjadikan bintang sebagai penanda penting bagi kehidupan, mulai dari mengatur navigasi, menghitung masa tanam, hingga menentukan upacara agama. Malam semakin dingin. Embun dari puncak-puncak pohon turun, membasahi permukaan tenda. Telapak kaki dan pergelangan tangan saya terasa beku. Sudah saatnya meringkuk di balik sleeping bag. Sebelum esok pagi dibangunkan oleh sinar matahari yang hangat dari ceruk bukit di seberang Ranu Kumbolo. SEPTEMBER / 2012
44
! Sangat penting untuk mengukur jumlah ransum yang Anda bawa. Terlalu sedikit akan membuat merana, terlalu banyak akan menambah beban yang dibawa. Jadi persiapkanlah secukupnya. Bertukar informasi, biaya perjalanan, atau makanan dengan pendaki lain sungguh direkomendasikan. Make friends, not war! Bawa sampah turun gunung. Mengotori taman nasional adalah tidakan yang diharamkan.
Bus Surabaya – Malang PP Angkot Malang – Tumpang PP Jeep Tumpang – Ranu Pani PP Perijinan Pendakian Logistik
TOTAL
Rp 40.000 Rp 16.000 Rp 60.000 Rp 5.000 Rp 80.000
Rp 201.000
45
SEPTEMBER / 2012
edit or’s list
4
Tours Around Oxford Mendengar kata Oxford, pasti yang ada dalam bayangan adalah Oxford University yang tersohor itu. Padahal sebenarnya banyak hal yang bisa Anda ulik dari kota kecil yang terletak 90 km dari London ini. Berikut empat pilihan tur untuk mengelilingi Oxford.
SEPTEMBER / 2012
46
47 SEPTEMBER / 2012
1
City Sightseeing Bus
I
ngin menjelajahi Oxford tanpa harus lelah berjalan kaki? City Sightseeing Bus ini adalah pilihan yang tepat. Dengan membayar 13 pound, Anda akan menerima tiket Hop On/Hop O Bus yang bisa digunakan selama 24 jam untuk berkeliling kota. Bus ini mirip seperti bus kota biasa, namun jalur yang digunakan melewati lokasi-lokasi wisata seperti Oxford Castle dan Blackwell’s Bookshop. Anda dapat turun di halte khusus City Sightseeing yang dekat dengan lokasi wisata yang ingin dikunjungi, kemudian bisa jalan-jalan sendiri dan naik lagi dari halte lain yang bertuliskan City
SEPTEMBER / 2012
48
Sightseeing dengan memperlihatkan tiket kepada supir bus. Bus ini terdiri dari dua tingkat dan lantai atas memiliki bagian yang tertutup dan terbuka. Apabila Anda ingin menikmati pemandangan kota tanpa terhalang kaca, tinggal duduk di bagian yang terbuka. Setiap penumpang diberi brosur rute dan headset untuk mendengarkan audio penjelasan tentang tempat wisata yang dilewati. Audio ini terdiri dari 13 macam bahasa, tapi sayangnya belum ada bahasa Indonesia.
www.city-sightseeing.com
2 M
River Cruise
enelusuri Oxford lewat jalur sungai, kenapa tidak? Anda akan melihat hijaunya Oxford dengan kapal kecil melalui aliran Sungai Thames yang dikelilingi dengan burung dan angsa yang sering singgah di pinggir sungai. Pemandangan seperti ini tentu tidak akan Anda dapat apabila melalui jalur darat. Pilihan tur yang bisa dipilih juga banyak, mulai dari Lunchtime Picnic Cruise, Oxford Experience Cruise, sampai Sunset Picnic Cruise
dengan harga mulai 12 pound. Tur ini berlangsung mulai dari durasi 50 menit untuk Experience Cruise sampai 2,5 jam untuk Picnic Cruise. Cek situsnya untuk mengetahui jadwal cruise karena tidak setiap bulan tur ini ada. Terdapat harga khusus kalau Anda memesan secara online!
www.oxfordrivercruises.com AUGUST / 2012 49 SEPTEMBER 49/ 2012
3 O
Cycling Tour
xford adalah kota yang sangat ramah terhadap pengguna sepeda. Sepanjang jalan, mudah sekali melihat pengendara sepeda yang ngebut dengan enaknya atau mengayuh dengan santai. Mengendarai sepeda sambil menjelajahi tempat-tempat menarik di Oxford akan terasa menyenangkan karena selain disuguhi pemandangan yang indah, Anda juga tidak perlu takut dipepet mobil atau diklakson terus. Cycling Tour ini akan berhenti di beberapa tempat untuk mendapatkan penjelasan tentang sejarah atau SEPTEMBER / 2012
50
hal-hal menarik tentang lokasi wisata tersebut. Beberapa tur menyediakan makan siang atau afternoon tea, bahkan ada juga yang memberikan pinjaman sepeda selama seharian penuh sehingga kita bisa lanjut bersepeda setelah tur selesai. Pilihan tur biasanya ditentukan berdasarkan berapa mil perjalanan dan lama perjalanan.
www.baintonbikes.com
TEKS: DWINDA NAFISAH FOTO: DWINDA NAFISAH, ISTIMEWA
4 T
Walking Tour
erdapat banyak penyedia jasa walking tour di Oxford, terutama di Broad Street. Beberapa orang dari agen walking tour akan memasang papan pengumuman jadwal perjalanan dan menunggu peserta berkumpul. Mereka akan membagikan brosur penjelasan dan rute perjalanan yang akan ditempuh. Asyiknya, karena perjalanan dilalui melalui jalan kaki, maka interaksi yang dilakukan juga akan lebih dekat antar peserta maupun pemandunya. Anda tidak perlu memesan tiket, cukup menghampiri agen tur yang membawa papan pengumuman saat jadwal tur akan dimulai. Namun tur dengan request khusus atau grup, seperti Harry
Potter Tour (Bodleian Library merupakan salah satu lokasi syuting Harry Potter), diharapkan untuk memesan terlebih dahulu. Biasanya tur akan dimulai pukul sepuluh pagi dan diadakan setiap satu sampai dua jam sekali. Walking tour ini bermacam-macam, ada charity walking tour, ghost tour, sampai tur gratis juga ada. Salah satu penyedia walking tour gratis adalah Footprints Tours. Mereka tidak memungut biaya untuk tur, tapi hanya mengandalkan tip dari peserta alias bayar seikhlasnya!
www.footprints-tours.com SEPTEMBER AUGUST/ /2012 2012 5151
SKATE SHOP DI SUDUT UTARA JAKARTA S
udah berdiri selama empat tahun, sebuah skatepark yang menjadi salah satu tempat bermain skateboard untuk para skateboarder Jakarta. Tahun ini Puink Skatepark memperluas areanya dan memindahkan lokasinya ke tempat yang tidak begitu jauh dari lokasi awalnya. Berbagai rintangan yang biasa digunakan untuk bermain skate dibangun dan dibuat menantang oleh pemiliknya, jadi tidak heran apabila tempat ini merupakan tempat favorit. Untuk melangkapi fasilitas, pihak pemilik juga membangun sebuah skateshop di area Puink Skatepark ini. Dibangunnya skate shop ini tentu saja sangat memudahkan siapapun yang datang SEPTEMBER / 2012
52
Puink Skateshop hadir memenuhi kebutuhan para skateboarder.
ke tempat ini untuk membeli peralatan skate yang mereka butuhkan. Tidak hanya terbatas hanya peralatan skate seperti deck, truck maupun wheels saja yang tersedia disini, baju sampai aksesoris para skater dapat dijumpai di toko ini. Tidak hanya brand luar negeri yang ada disini, brand lokal seperti Puppets Skateboard yang memang sudah terkenal sebagai produsen papan skate dari Semarang juga bisa didapatkan di skate shop ini. Merek-merek skate lain yang bisa ditemui di sini antara lain adalah Stepa Jakarta, Motion Skateboard, Insect Skateboard dan Dood Skateboard. Bahkan Carcass Skatebag juga ada di Puink Skateshop.
TEKS: WILMA HARTYANDARI FOTO: DOK. PUINK SKATESHOP
logb ook : sho p
Rp. 600.000 dengan empat sampai lima kali sesi. Jadi tunggu apalagi, apabila Anda berminat untuk mencoba bermain skate, segera datanglah ke Puink Skateshop untuk membeli peralatan yang Anda butuhkan dan langsung jajal area skate park yang luas dan menantang ini.
Puink Skateshop Jl. Budi Mulya No. 54 Pademangan Jakarta Utara. T: + 62 21 267 11 444
Bersama Puink Skatepark, Puink Skateshop memiliki program yang bernama skate school. Sebuah program untuk berlatih skate yang terbagi menjadi beberapa kelas dan tingkatan. Untuk biayanya, bisa dibilang terjangkau. Biaya untuk satu paket pelatihan sekitar Rp. 400.000 sampai dengan
Senin-Kamis: 10.00 - 24.00 Jumat-Minggu: 09.00 - 01.00
53 SEPTEMBER / 2012
logb ook : stay
Friends at the Heart of Bath F
irst impression terhadap suatu kota akan menjadi baik apabila Anda menemui penginapan yang baik pula. Hal inilah yang bisa Anda rasakan saat mengunjungi Bath dan menginap di Villa Magdala. Dilihat dari luar, hotel ini terlihat seperti rumah biasa. Tapi begitu masuk ke dalam, ternyata rumah ini adalah boutique B&B hotel dengan dekorasi yang sangat homey dan antik khas rumah-rumah Inggris. Pemiliknya ada dua orang yaitu Amanda dan John. Mereka sangat ramah dan tak segan turun langsung membantu melayani pengunjung.
Tidak seperti kebanyakan hotel yang kaku, suasana akrab antar tamu dan staf hotel sangat terasa di Villa Magdala. Begitu sampai, Anda tidak langsung ditanya-tanya soal reservasi hotel atau administrasi,
54 54
SEPTEMBER AUGUST / 2012 / 2012
Keramahtamahan orang-orang di Villa Magdala akan membuat Anda yakin bahwa Bath adalah kota yang menyenangkan.
tapi justu langsung disuruh menikmati afternoon tea and cakes yang memang selalu disediakan tiap sore. Kelengkapan administrasi seperti penjelasan tipe kamar, apakah ingin koran atau tidak, info sarapan, dan kunci kamar baru diberikan setelah Anda selesai menikmati afternoon tea di dining room-nya yang cozy. Santai sekali, bukan? Staf hotel juga memberikan peta kota dan petunjuk jalan ke pusat kota untuk jalan-jalan yang menyertakan daftar restoran di Bath yang bisa Anda kunjungi. Bila Anda memiliki bayi atau balita, jangan segan untuk meminta travel cot kepada staf hotel karena mereka juga menyediakan fasilitas ini. Seluruh kamar yang ada di Villa Magdala sudah termasuk kamar mandi pribadi. Dilengkapi dengan
serangga dengan jelasnya. Kalau mau santai-santai di guest garden juga bisa karena ada kursi-kursi untuk berkumpul para tamu.
TEKS: DWINDA NAFISAH FOTO: DOK. VILLA MAGDALA
Hypnos bed dan luxury Egyptian cotton bed linen, tidur Anda akan terasa nyaman setelah lelah seharian berkeliling kota Bath yang cantik. Tersedia juga at screen TV dan hairdryer di setiap kamar. Bagi pengguna iPhone, di tiap kamar terdapat iHome sehingga Anda bisa langsung colok kalau mau mengisi baterai. Villa Magdala menyediakan total 20 kamar dengan 3 tipe, Good Room, Better Room, dan Best Room. Best Room sebagai kamar terbesar menyediakan super king-size double beds yang bisa diset menjadi twin room atau family room apabila diinginkan. Better Room dan Good Room sama-sama memakai king-size bed, namun Better Room memiliki ukuran kamar lebih luas dan pemandangan langsung ke taman. Lokasinya yang berada di kawasan perumahan membuat Anda bisa menikmati istirahat tanpa diganggu oleh suara kendaraan yang berisik. Tepat di seberang hotel terdapat Henrietta Park yang asri sehingga Anda bisa mendengar suara burung dan
Dari hotel ke pusat kota hanya sekitar 5 menit dan Anda bisa menikmati pemandangan Avon River, Parade Garden, Roman Bath, Sally Lunn’s, atau belanja di Bath Guildhall Markets. Kota yang indah plus B&B yang indah pula memberikan kesan dan pengalaman yang indah selama di Bath.
Car park Dining room Guest garden WiFi iHome docking station
Villa Magdala Henrietta Road Bath BA2 6LX T: +44 (0)1225 466329 F: +44 (0)1225 483207 E: enquiries@villamagdala.co.uk W: www.villamagdala.co.uk Mulai Twitter: @villamagdala 75 Poundsterling per malam AUGUST / 2012 5555SEPTEMBER
logb ook : dine
Lezatnya
Sampai Ke Hati! Outback Steakhouse memberikan pengalaman menyantap steak yang tidak terlupakan.
S
ebuah steak house yang sudah berdiri selama kurang lebih sepuluh tahun ini merupakan salah satu steak house yang paling diminati oleh masyarakat Jakarta. Outback Steakhouse merupakan franchise steak house yang berasal dari Amerika Serikat, dan dianggap sebagai salah satu steak house yang sukses di dunia. Di Jakarta sendiri, outlet pertama Outback Steakhouse yang dibuka berlokasi di Ratu Plaza, begitu Anda masuk ke dalam, Anda akan merasakan nuansa country yang kental. Uniknya adalah, Outback Steakhouse ini menggabungkan Australian theme ke dalam konsepnya. Seperti masuk ke rumah-rumah yang terdapat di desa-desa dan daerah peternakan, dinding serta lantai kayu menghiasi restaurant ini. Lampu yang memang diatur tidak begitu terang justru membuat kenyamanan para pengunjung semakin terasa. Terdapat sebuah bar panjang di salah satu sudut ruangan, sedikit mengingatkan saya akan tempat makan yang biasa saya lihat di ďŹ lm-ďŹ lm koboi jaman dulu. SEPTEMBER / 2012
56
Berbicara mengenai pilihan menu yang tersedia di Outback Steakhouse tentu sudah tidak diragukan lagi, variasi menu mulai dari makanan pembuka sampai dengan makanan penutup, semuanya akan meminta Anda untuk mencicipinya. Bayangkan kelembutan daging BBQ Ribs yang dibakar dengan menggunakan bumbu rahasia milik Outback Steakhouse di mulut, dipastikan Anda akan menikmatinya sampai gigitan terakhir. Bagi Anda pencinta sirloin steak, Outback Steakhouse mempunyai menu Sirloin And Shrimp, potongan daging sirloin akan disajikan berdampingan dengan udang segar yang sudah di grill yang rasanya juga tidak kalah lezat dengan menu-menu lainnya disini. Must try! Chocolate Thunder From Down Under merupakan salah satu pilihan menu penutup yang bisa Anda temukan disini. Brownies dengan Vanilla Ice Cream merupakan cara yang manis untuk mengakhiri pengalaman Anda menyantap makanan di Outback Steakhouse. Apabila Anda ingin sekedar bersantai sambil menghabiskan waktu bersama para kolega maupun orang terkasih, Anda bisa memilih sajian cocktail seperti Strawberry Martini dan Gold Coast Rita untuk menemani waktu Anda.
TEKS: WILMA HARTYANDARI FOTO: DOK. OUTBACK STEAKHOUSE
Outback Steakhouse merupakan tempat yang tepat untuk mendapatkan pengalaman kuliner yang menyenangkan. Bulan September ini, Outback kembali membuka outlet terbarunya di Kuningan City, semakin mudah untuk Anda menyantap steak dengan rasa yang luar biasa! Outback SteakHouse Ratu Plaza Shopping Center/GF Jl. Jendral Sudirman Kav.9 Jakarta Tel: +62217252188 W: www.outback-sea.com Makanan Rp. 30.000 – Rp. 250.000 Minuman Rp. 15.000 – Rp. 70.000
Minggu-Kamis 11.30 – 22.00 Jumat-Sabtu 11.30 – 23.00
Good ambience with delicious food
57 SEPTEMBER / 2012
uniq ue lodg e
Monochromatic Blend Saat nuansa hitam dan putih memberikan kontras yang tajam dalam boutique hotel yang unik.
M
enempati sebuah bangunan bergaya kolonial dari tahun 1900-an di salah satu distrik Singapura yang paling fashionable dan dekat dengan pusat bisnis, the club hotel menawarkan kontras dan perpaduan yang lebih dari sekedar warna. Jika dari luar bangunannya bernuansa Eropa masa lampau, bagian dalamnya diwarnai kesan kontemporer yang sangat kuat. Di sisi lain, detailnya banyak menggunakan elemen oriental yang dipadukan dengan desain minimalis dan kenyamanan modern. Nuansa monokrom menyelimuti hampir seluruh hotel ini, mulai dari lobi hingga ke kamar. Seakan mengenang kejayaan area sekitar hotel sebagai pusat pengiriman barang dan uang pada masa-masa awal imigran Cina, Anda akan ‘diantar’ oleh burung pembawa pesan yang diwujudkan melalui ilustrasi tangan seniman local Wyn-Lyn Tan. Tema ini akan Anda temukan terus di dalam kamar dengan bentuk
58 58
SEPTEMBER AUGUST / 2012 / 2012
binatang yang berbeda, mulai dari tupai, tikus, hingga ikan.
TEKS: CITA ARSITA FARANI FOTO: DOK. THE CLUB HOTEL
Masih mengundang nostalgia secara halus, sebuah patung besar menggambarkan Sir Stamford Raffles dengan kepala berada di dalam ‘awan’ seakan sedang merencanakan pengembangan Singapura selanjutnya. Ukiran kayu historis di lounge, lantai terrazzo tradisional, dan lampu-lampu antik memberikan gambaran yang semakin luas tentang sejarah bangunan hotel. the club hotel memiliki dua tipe kamar yaitu Club dan Signature, keduanya dilengkapi dengan jendela yang besar dan mood lighting berwarna untuk memberikan pengalaman yang berbeda antara siang dan malam. Desain berani di kamar mandinya bertolak belakang dengan nuansa tenang di kamar tidur. Jika tipe kamar Club memiliki standar desain yang seragam, masing-masing tipe kamar Signature memiliki design statement tersendiri, mulai dari panel oriental kontemporer di kaki tempat tidur hingga pilar dengan ukiran Cina tradisional. ‘Warna’ sedikit berbeda akan Anda temui di deretan restoran, bar, dan kafe di hotel ini. Ying Yang Rooftop Bar masih mengintegrasikan warna monokrom, namun menawarkan sudut pandang yang lebih luas ke area sekitar. Le Chocolat Café
terasa lebih hangat dengan warna-warna kayu, Le Tonkin Restaurant & Lounge lebih didominasi mood lighting, sementara B28 merupakan contoh sempurna perpaduan masa kini dan masa lalu.
Rooftop bar Pastry café Restaurant & lounge Whiskey bar Free WiFi & LAN Business center Spa the club hotel 28 Ann Siang Road, Singapore 069708 T: +65 6808 2188 F: +65 6808 2189 E: inquiry@theclub.com.sg W: theclub.com.sg
Mulai
235 SGD++ per malam
AUGUST/ /2012 2012 5959SEPTEMBER
tech gee k
Android
4.0
A: HARG 00,8.0 Rp. 88 N) suk PP (terma
Ice Cream Sandwich
Teknologi CDMA EV-DO Rev A
Specifications : GPU Adreno 200 800 MHz Qualcomm MSM7625A Processor 512 MB RAM 3.5inch TFT LED, HVGA (480 x 320) Internal Storage 1GB Nand Flash Camera 3 MP Bluetooth 2.1 , microUSB up to 32GB RUIM enabled
A: HARG .000,88 Rp. 1.4 uk PPN) as (term
Specifications : 1 GHz Processor ARM Cortex A8 1GB RAM 7 inch TFT LED (1024 x 600) Internal Storage 4GB Nand Flash Dual Camera: Back 2MP & Front 2MP WiFi 802.11b/g/n, Bluetooth 2.1 , microUSB up to 32GB, mini HDMI RUIM enabled
Dua Perangkat Pintar Smartfren! Dua perangkat terbaru persembahan Smartfren, partner liburan Anda yang seru.
S
martfren, salah satu provider besar yang ada di Indonesia, tahun ini semakin memantapkan posisinya di pasar gadget dengan meluncurkan dua produk mutakhir terbarunya sekaligus, Smartfren Andromax 3.5 untuk pasar smartphone, serta Smartfren Andromax Tab 7.0 untuk pasar tablet di Indonesia. Kedua produk terbaru milik Smartfren ini dilengkapi dengan sistem operasi terbaru yang canggih, yaitu Android 4.0 Ice Cream Sandwich dan disempurnakan dengan teknologi CDMA EV-DO Rev A sebagai penjaga gawang konektivitas internetnya. Melihat teknologi CDMA EV-DO Rev A yang ditanamkan di kedua produk ini, membuat Smartfren Andromax 3.5 dan Smartfren Andromax Tab 7.0 adalah gadget yang ngebut koneksinya. Jadi, walau Anda sedang berlibur di tempat terpencil pun, Anda akan tetap bisa terhubung dengan internet, koneksi internet yang dimiliki oleh kakak beradik
60 60
SEPTEMBER AUGUST / 2012 / 2012
Smartfren Andromax ini mencapai 3,1 Mbps. Di dalam Smartfren Andromax Tab 7.0 juga terdapat aplikasi Adobe Flash Player serta built-in GPS. Nikmati menelepon gratis ke semua Smartfren dengan Smartfren Andromax 3.5” dan gratis volume data 500 MB (berlaku hanya satu kali) setelah pengisian pulsa minimal Rp. 50.000,- dengan masa berlaku bonus selama 30 hari. Sedangkan untuk Smartfren Andromax Tab 7.0 dapatkan gratis volume data 2 GB (berlaku hanya satu kali) setelah pengisian pulsa minimal Rp. 50.000,- dengan masa berlaku bonus selama 30 hari. Teknologi yang ditanamkan pada Smartfren Andromax 3.5 dan Smartfren Anromax Tab 7.0, membuat Anda semakin leluasa menjelajahi internet dimanapun dan kapanpun untuk keperluan pekerjaan maupun liburan Anda. So, which one is yours?
gamees & list gam & list enen
B Berperan sebagai dewa yang melepaskan amarahnya ke umat manusia.
Rating:
abel Rising 3D adalah sebuah permainan yang unik, memberikan Anda peran sebagai seorang dewa yang menghukum manusia karena mereka membangun sebuah menara untuk pemujaan dewa lain. Misi Anda adalah mengganggu pembangunan menara dengan membuat kerusakan dan membunuh para pekerja dengan berbagai kekuatan yang Anda miliki. Ada empat elemen kekuatan yaitu tanah, api, angin, dan air, masing-masing memiliki tiga tipe kekuatan dengan
skala jangkauan berbeda. Awalnya permainan ini terlihat sederhana dan sangat mudah bagi Anda untuk menyelesaikan suatu level. Namun kompleksitas permainan bertambah dengan adanya kemampuan pasif, peningkatan kekuatan, dan item khusus. Apalagi saat mulai muncul para pendeta yang kebal terhadap elemen tertentu dan memberikan perlindungan pada para pekerja. Sayang terkadang sistem kontrolnya kurang responsif sehingga sedikit mengurangi kesenangan permainan.
4,99 USD (Android) 0,99 USD (Apple) Lite: FREE
Overexposed Artis:Maroon 5 Rilis: 2012
S
“Musik pop yang ramah di telinga: perkembangan yang baik atau sebaliknya?”
Rating:
SEPTEMBER / 2012
62
ejak menjadi sensasi musik mainstream, Maroon 5 memang perlahan beranjak semakin jauh dari single debutnya “Harder to Breathe”. Namun apakah segala perubahan ini merupakan perubahan yang positif atau negatif sangat tergantung pada para pendengarnya. Yang pasti, lagu-lagu di dalam album “Overexposed” memang ramah di telinga dan mudah ditangkap, seperti janji band ini, termasuk
track bonus “Moves Like Jagger” yang popularitasnya meledak di mana-mana beberapa waktu lalu. Album ini dibuka dengan single kedua “One More Night” yang sedikit bernuansa reggae dan dilanjutkan dengan “Payphone ft. Wiz Khalifa”, sebuah hit emosional yang mengingatkan pada “She Will Be Loved”. Track lain seperti “Daylight”, “Tickets”, dan “Beautiful Goodbye” juga patut didengar.
sce ne & read
The Bourne Legacy Sutradara: Tony Gilroy Pengisi Suara: Jeremy Renner, Rachel Weisz, Edward Norton Durasi: 135 menit
S
etelah tiga film Bourne pertama dibintangi yang dibintangi Matt Damon berakhir, seri terbarunya menghadirkan agen baru bernama Aaron Cross. Ia adalah agen hasil Operation Outcome, program rahasia Departemen Pertahanan AS yang bertujuan menciptakan tim prajurit super menggunakan pil khusus untuk memaksimalkan kemampuan mental dan fisik. Setelah kerahasiaan proyek tersebut terancam, penanggung jawab program tersebut
memutuskan satu-satunya cara melindungi semua aset intelektualnya adalah dengan menghabisi semua partisipannya. Cross pun melarikan diri dengan seorang ilmuwan yang merasa bersalah atas nasibnya. Untuk mempertahankan hidupnya, Cross harus terus mencari pil yang sama sambil terus melarikan diri dari kejaran. Apakah usaha mempertahankan franchise terkenal ini terbilang sukses ataukah gagal, Anda yang akan menilai.
Keliling Korea 60 Hari? Bisa! Pengarang: Sansan Hasjim Harga: Rp Rp 44.800 Penerbit: Elex Media
TEKS: CITA ARSITA FARANI
J
ika sebagian orang memilih melakukan perjalanan singkat dan berkali-kali, sebagian lainnya justru memilih perjalanan besar dengan durasi waktu lama. Demikian juga Sansan, yang dengan bekal kemampuan bahasa Korea memutuskan backpacking keliling Korea Selatan selama 60 hari. Persiapan matangnya meminimalisir budget hingga setara dengan budget yang dikeluarkan turis lain selama beberapa hari saja. Dengan
mengandalkan homestay gratis lewat sebuah situs, Sansan tidak hanya mendapatkan guide lokal, tapi juga bisa menyelami kehidupan masyarakatnya secara lebih dekat. Dari pengalaman kuliner tradisional, petualangan alam, hingga menonton acara musik penuh artis idola, Sansan sukses menjelajahi lebih dari sepuluh kota dan daerah di Korea Selatan, termasuk ke area terpencil yang pastinya tidak tercantum di peta turis biasa.
63 SEPTEMBER / 2012
travel note s
64 64
SEPTEMBER AUGUST / 2012 / 2012
SEPOTONG MALDIVE DI TANAH INDONESIA
Kepulauan Derawan memang terkenal dengan danaunya yang berisi ubur-ubur, tapi coba juga intip kehidupan masyarakat dan keindahan alam lainnya di Maratua.
AUGUST AUGUST//2012 2012 65 65 65SEPTEMBER
S
elama ini saya hanya mengetahui kalau tinggal di Maratua berarti harus merogoh kocek sangat dalam, karena penginapan yang ada hanyalah resort mewah yang mematok harga mulai sekitar 50 USD per orang. Untungnya sekitar seminggu sebelum berangkat, seorang teman menemukan informasi adanya homestay yang dikelola masyarakat setempat dengan harga miring. Pulau Maratua yang terletak di kepulauan Derawan memiliki empat desa yaitu Desa Payung-Payung, Bohe Bukut, Teluk Alulu, dan Bohesillian. Semburat jingga mentari pagi baru menghilang ketika saya bertolak dari Derawan menuju ke Maratua, tepatnya ke Desa Payung-Payung. Menurut salah seorang penduduk desa nantinya bakalan ada dermaga baru, tapi kini masih pakai dermaga lama yang biasa dipakai penduduk, dengan tangga yang curam dan sulit dinaiki. Sebelum sampai di dermaga, sebenarnya bisa snorkeling karena di daerah tersebut banyak penyu dan ikan. Sayangnya karena saya tiba lebih pagi SEPTEMBER / 2012
66
dan arus sedikit keras, perahu tidak bisa merapat, bahkan beberapa kali menabrak karang karena air yang terlalu surut. Dari dermaga saya sudah bisa melihat penyu hijau berenang-berenang, dan katanya kalau sudah agak sore mereka lebih ramai lagi. Sudah ada LSM yang juga memberikan penyuluhan kepada masyarakat setempat untuk tidak membunuh penyu atau mengambil telurtelurnya. Setidaknya beberapa warga sempat bercerita kepada saya kalau saat ini mereka lebih menjaga lingkungan mereka dan tidak lagi membunuh penyu. Dari Desa Payung-Payung, saya mulai jalan kaki sekitar 3 km menuju Desa Bohesilian. Jalannya lumayan mulus, melewati sungai, calon bandara di Maratua, kebun penduduk, kuburan, desa-desa kecil, pantai yang panas sekali, jejeran hutan bakau, dan tidak lupa anak-anak sekolah yang pulang bergerombol. Program dari Yayasan Bestari Maratua yang saya pilih terdiri dari snorkeling di Turtle Point ,
mengunjungi Desa Bohesilian, makan siang dengan suguhan kuliner khas daerah setempat, dan trekking ke Goa Senbad. Sebenarnya waktu satu hari tidak cukup untuk mengenal dan menjelajahi pulau ini, ada banyak sekali tempat menarik dan obyek foto yang bisa ditangkap. Untuk yang memiliki waktu lebih banyak bisa memilih paket wisata yang lebih lengkap seperti bermalam di homestay sederhana atau di rumah-rumah penduduk, melihat tarian yang dibawakan oleh anak-anak atau remaja setempat, menikmati kuliner khas daerah Bajau, memancing, pergi ke gua, memotret sunset, berenang dengan penyu hijau, pergi ke danau kecil yang dipenuhi ubur-ubur seperti di Danau Kakaban, dan banyak kegiatan lainnya. Desa Bohesilian, desa kecil yang siang itu sungguh terik hanya memiliki jalan kecil yang cukup bersih seukuran kurang lebih 1 meter. Di setiap rumah penduduk terlihat tandon air berwarna kuning dengan ukuran yang cukup besar. Kesulitan air tawar dan bersih di Maratua diakali dengan menyimpan air hujan di tandon-tandon tersebut.
Sinyal ponsel hampir tidak ada di tempat ini, hanya di dermaga atau di beberapa titik desa. Listrik pun hanya ada sekitar 6 jam setiap harinya dengan bantuan genset. Homestay yang ada di Desa Bohesilian memiliki kamar tidur cukup sederhana dan bersih serta sudah dilengkapi dengan kamar mandi dalam. Beberapa ibu-ibu menyapa saya dan memberitahukan kalau makan siang sudah disiapkan. Kuliner khas desa setempat adalah ikan yang dibakar atau digoreng, bulu babi yang diisi nasi atau ketan rebus, oseng kina, dan lawar siput. Makanan lainnya tidak terlalu jauh berbeda dengan masakan di daerah Jawa seperti lodeh nangka, ikan dendeng laut bakar, dan sambal. Untuk biaya makan siang kali itu sebenarnya cukup murah, hanya Rp 35.000 per orang, dengan tambahan Rp 10.000 per bulu babi. Saya sendiri cukup penasaran dengan bulu babi. Selama ini saya hanya melihat bulu babi di bawah laut, dan sekarang akhirnya muncul di meja makan bulu babi yang sudah dibersihkan dari duri-duri
67 SEPTEMBER / 2012
QUICK!FACTS Temukan hingga 50 ekor pari manta saat menyelam di Sangalaki, tidak jauh dari Maratua.
SEPTEMBER / 2012
68
tajamnya, dibelah menjadi 2 dan dimasukkan ketan atau nasi, setelah itu diikat dengan daun kelapa. Telur dari bulu babi dibiarkan di dalam cangkang sehingga memberikan rasa yang lebih gurih. Dari Desa Bohesilian, saya menaiki bukit dan hutan kecil menuju Gua Senbad. Bukit yang dipenuhi pepohonan itu cukup rindang, tapi saya harus hatihati karena banyak karang tajam. Pemandu saya 2 orang remaja laki-laki yang berjalan sangat cepat dan ringan, sementara saya mengikuti dengan tersengal-sengal dan beberapa kali terjatuh. Setelah hampir 1 jam berjalan, gua yang dituju akhirnya terlihat di tengah-tengah rimbunnya pepohonan. Gua yang menjorok ke bawah tanah dan memiliki batu-batuan yang runcing itu gelap sekali. Menurut para pemandu, kita bisa turun dan berenang di dalam sungai kecil di dalam gua. Mereka memamerkan keahliannya menuruni gua dan melompat dari atas batu. Suara gemericik air menggoda untuk ikut terjun, tapi mengingat
sulitnya melewati bebatuan tadi, saya hanya menonton atraksi mereka dengan iri. Tidak akan lengkap perjalanan ke Maratua yang terkenal dengan alam bawah lautnya dan penyu hijau tanpa snorkeling atau berenang dengan penyu hijau. Laut yang berwarna biru dengan gradasi warna turqois hingga biru tua, ratusan jenis spesies ikan dari ikan-ikan kecil seperti Nemo sampai primadona Manta Ray, Baracuda, lumba-lumba, dan penyu hijau. Puluhan lokasi penyelaman terumbu karang dan keramahan penduduk Bajau. Pasir pantai yang halus dan berwarna putih dengan puluhan pohon kelapa. Tidak heran kalau banyak orang menyebut kepulauan Derawan ini sebagai sepotong Maldive. Noni Khairani nonikhairani@gmail.com getaway! menerima cerita perjalananmu. Kirim tulisan sekitar 400 kata dengan foto resolusi tinggi (300px) serta keterangannya ke getawaymagz@gmail.com
69 SEPTEMBER / 2012
love trib e indo & cult nesure ia
REYOG YANG TERSEOK Kemegahan “Reyog” di masa lalu seakan terlupakan perlahan seiring dengan hilangnya huruf “y” pada sebutannya.
70 70
SEPTEMBER AUGUST / 2012 / 2012
QUICK!FACTS Pada jaman dulu Reyog merupakan sebuah sarana mengumpulkan massa dan merupakan saluran komunikasi yang efektif
AUGUST / 2012 7171SEPTEMBER
S
osoknya memang sudah tergolong sepuh, tapi penampakannya masih menyiratkan semangat anak muda. Mbah Misdi yang sudah berusia 78 tahun adalah salah satu sesepuh seni Reyog Ponorogo yang membuat saya terkesima. Melihat sosoknya, saya yakin bahwa beliau belum menyentuh usia 70 tahun. Perawakannya masih segar bugar dan tegap, bicaranya jelas dan sering bercanda, wajahnya pun menyiratkan kebahagian dan dedikasinya sebagai seorang seniman. Rumah Mbah Misdi yang terletak di Jalan Larasati, Surodikraman, Ponorogo terlihat sangat sederhana. Bagian depan rumah dipenuhi aksesoris seni reyog seperti kuda lumping, aneka topeng dan angklung yang dihias untuk mengiringi tari Reyog. Tarian Reyog sebetulnya merupakan satu rangkaian yang terdiri dari Jathilan (penari kuda kepang), Bujangganong, Kelana Sewandana, Warok, dan Barongan. Mulai mempelajari seni Reyog sejak usia 15 tahun, Mbah Misdi mengaku tidak memiliki keturunan dari darah seniman. Perkenalannya dengan Reyog dimulai saat ia bergabung dengan sebuah organisasi pemuda yang mengajarinya kesenian Reyog untuk penyambutan tamu dan upacara kenaikan jabatan. Rasa cinta terhadap seni Reyog mengalir begitu SEPTEMBER / 2012
72
saja dan membuatnya memutuskan untuk menjadi seorang pelaku seni Reyog. Menurut Mbah Misdi, Reyog selalu identik dengan upacara kenaikan jabatan atau penyambutan tamu-tamu besar, sehingga ukuran Reyog pun sangat besar. Reyog juga bisa digunakan sebagai media hiburan dan pengumpul massa. Seni ini juga sempat dibatasi oleh pemerintah Orde Baru karena dianggap berbau komunis (alat pengumpul massa PKI). Sejarah resmi tentang asal usul Reyog adalah saat Kelana Sewandana, Raja Bantarangin yang didampingi Patih Bujangganong dan pasukan Warok (pria berbaju gelap yang memiliki ilmu hitam) bertarung dengan Raja Singabarong yang dikawal pasukan singa dan merak untuk mendapatkan cinta Dewi Sanggalangit dari Kediri. Dengan kesaktian ilmunya, Kelana Sewandana mengubah Singabarong menjadi sosok makhluk antara manusia, singa, dan merak untuk dipersembahkan pada Dewi Sanggalangit. Tarian Reyog menggambarkan pertempuran antara dua tokoh tersebut. Untuk dapat menarikan Reyog, Mbah Misdi membutuhkan banyak latihan ďŹ sik. Namun yang
paling penting menurutnya adalah keyakinan. Zaman dulu, biasanya sebelum mementaskan Reyog Mbah Misdi harus melakukan beberapa ritual seperti membakar sajen yang terdiri dari berbagai jenis kembang.
TEKS & FOTO: YUDASMORO
Tak ada juga batasan umur untuk memanggul Reyog selebar 2,15 meter dan tinggi 2,25 meter ini. Berat beban yang bisa mencapai 30 kilogram itu hanya ditopang dengan gigi yang menjepit kayu pada bagian dalam wajah Reyog yang disebut Barongan. Dalam satu kali penampilan, biasanya tarian ini memboyong sekitar 50 seniman yang terdiri dari penari Jatil (kuda kepang), Warok, Reyog, dan para musisi. Mbah Misdi menyayangkan sikap pemerintah sekarang yang cenderung tak peduli dengan budaya Reyog sendiri. Menurutnya, dulu Reyog hanya boleh tampil di Ponorogo, sementara sekarang siapapun bebas mementaskannya dengan caranya sendirisendiri tanpa belajar seni Reyog yang sebenarnya. Jadi boleh dibilang kini Reyog dianggap seperti boneka mainan yang dapat dipentaskan kapanpun, di manapun, dan oleh siapapun dengan cara apapun. Dalam kehidupan politik, Reyog sering dijadikan alat kekuatan politik kelompok tertentu, seperti Reyog dengan warna tertentu yang diklaim sebagai milik parpol tertentu dan bukan milik rakyat Ponorogo. Yang paling disayangkan Mbah Misdi adalah soal penulisan nama “Reyog” yang dirubah menjadi
“Reog” demi melanggengkan semboyan Kabupaten Ponorogo. Penulisan yang sebetulnya adalah Reyog dan bukan Reog. Nama Reog yang kini digunakan disinyalir hanya untuk melancarkan singkatan dari Resik, Endah, Omber (penuh), dan Girang Gumirang. Jadi jangan bingung jika berkunjung ke Ponorogo akan melihat tulisan reyog dengan versi “y” dan tanpa “y”. Mbah Misdi yang kini juga membuka usaha pembuatan aksesoris Reyog juga sedih dengan tingkah para oknum penegak hukum yang dianggapnya sering merampas akses jual beli bulu merak. Hiasan yang dijadikan umbul-umbul di atas kepala barongan ini berharga Rp 5.000 per helainya, dan untuk menjadikan 1 unit reyog diperlukan sekitar 1.600 helai bulu merak. Tak heran banyak pihak yang mengincar barang eksotis ini. Kecintaan lelaki yang memiliki 2 buyut, 9 cucu, dan 12 anak pada dunia Reyog ini memang tak terbantahkan. Sewaktu muda dulu, Mbah Misdi sering melakukan tur keliling Jawa hingga ke Bali dan Jakarta hanya untuk mementaskan Reyog. Ia tak pernah merasa lelah sedikitpun. Saat ini para seniman Reyog jarang yang menjadikannya sebagai pekerjaan utama, melainkan hanya sebagai sampingan. Pagelaran Reyog yang diadakan tiap bulan purnama di alunalun kota memang didukung pemerintah, namun untuk tampil di acara itu, para seniman tak dibayar dengan harga yang layak.
73 SEPTEMBER / 2012
love indo nes ia
KEDIRI
Sebuah kota yang sedang berkembang dalam berbagai aspek, mulai dari perdagangan, tata kota sampai pelestarian peninggalan sejarah ini menjadi sebuah destinasi unik bagi para pecinta sejarah dan kuliner. - Wilma
B
erjarak sekitar 128 km dari Surabaya, Kediri merupakan salah satu kota di Jawa Timur yang sering disinggahi dengan tingkat kegiatan ekonomi yang cukup tinggi. Mungkin salah satu penyebab tingginya kegiatan ekonomi di kota ini adalah terdapatnya pabrik rokok terbesar, yaitu Gudang Garam. Kompleks pabrik Gudang Garam yang didominasi dengan cat merah akan menyambut siapapun yang datang ke kota ini, karena letaknya memang di “gerbang” masuk kota Kediri. Letak geografis kota yang dulunya adalah sebuah kerajaan ini memang tergolong unik. Diapit oleh dua gunung yang berlawanan sifat, yaitu Gunung Kelud di sebelah Timur yang merupakan gunung vulkanik, sedangkan di sebelah Barat terdapat Gunung Wilis yang sifatnya non-vulkanik. Kota Kediri sendiri SEPTEMBER / 2012
74
terbagi menjadi dua wilayah karena di tengahtengah kota ini melintas sebuah aliran sungai, yaitu Sungai Brantas. Masing-masing wilayah Barat dan Timur tersebut terbagi lagi menjadi beberapa kecamatan, dengan total kurang lebih terdapat 23 kecamatan yang terdapat di kota yang namanya berasal dari batu tulis, “Harinjing”. Berjalan kaki di kota ini ketika pagi atau sore sungguh terasa nyaman, tidak seperti di Jakarta
QUICK!FACTS yang trotoarnya tidak berfungsi sebagaimana mestinya. Di Kediri, para pejalan kaki dimanjakan dengan ukuran trotoar yang besar dan bebas dari warung-warung kagetan. Sambil berjalan kaki menyusuri pusat kota, Anda bisa menikmati suasana kota yang ramah dan tenang. Satu hal yang paling terlihat di sini adalah nampaknya pemerintah daerah bersama masyarakatnya berhasil menjaga kebersihan kota ini dengan baik, karena selain bersih, Kediri juga merupakan kota yang asri.
Satu-satunya kota di Jawa Timur yang mempunyai 2 gunung, yaitu Gunung Klotok & Gunung Maskumambang
Kentalnya nilai sejarah yang melekat pada kota ini membuat Kediri memiliki banyak peninggalan sejarah yang dilestarikan oleh pemerintah daerahnya dan dijadikan sebagai tujuan wisata yang menarik. Gua Selomangleng terletak di sisi Utara kota Kediri, sebuah gua yang terbentuk dari batu andesit hitam berukuran besar. Keunikan Gua Selomangleng akan terlihat ketika Anda tiba di mulut gua ini, banyak terdapat batu-batu ukiran yang berserakan. Melongok ke dalam gua, para pengunjung akan menemukan tiga ruangan besar dengan dinding gua yang dipenuhi dengan relief, sambil mencium aroma dupa yang menyengat. Kesan mistis memang sangat terasa di sini. Konon, pada jaman Kerajaan Airlangga dulu, gua ini digunakan sebagai tempat untuk mengasingkan diri atau bertapa.
75 SEPTEMBER / 2012
Beralih ke arah Barat Daya kota Kediri, terdapat salah satu destinasi para peziarah umat Katolik. Gua Maria Puhsarang atau yang lebih dikenal dengan Gua Maria Lourdes ini merupakan tiruan atau replika Gua Maria Lourdes yang ada di Perancis. Selain replika tersebut, di kompleks Puhsarang ini juga terdapat miniatur Jalan Salib. Banyak pengunjung yang datang ke tempat ini untuk melakukan meditasi karena memang tempatnya yang tenang. Tidak berhenti sampai di situ saja, masih banyak objek wisata lain di kota ini yang dapat dikunjungi seperti Gunung Kelud, Candi Surowono, Wisata Air Terjun Dolo dan masih banyak lagi. Di waktu malam, Anda wajib mengunjungi Monumen Simpang Lima Gumul, ikon terbaru dari kota Kediri. Bangunannya menyerupai salah satu bangunan terkenal yang ada di Paris. Dinamakan Simpang Lima Gumul karena monumen ini terletak tepat di tengah-tengah lima persimpangan yang masingmasing merupakan akses keluar dari kota Kediri. Kota Kediri juga merupakan kota yang memanjakan para pecinta kuliner dengan berbagai macam makanan khas yang akan menggoda gairah Anda untuk mencicipinya. Nasi Pecel Tumpang bisa dibilang legenda kuliner kota Kediri.
SEPTEMBER / 2012
76
Penjual Nasi Pecel Tumpang dapat ditemui di seluruh penjuru kota Kediri. Rasanya yang khas dan enak menjadikan makanan ini terkenal sampai keluar kota Kediri. Langkahkan kaki Anda ke Jalan Dhoho di pusat kota Kediri dan Anda akan banyak menemui berbagai macam penjual jenis makanan, tapi paling banyak ditemui adalah penjual Mie Godog. Berbeda dengan penjual Mie Godog yang banyak ditemui di kota lain, Mie Godog tersebut dimasak dengan menggunakan anglo, jadi cita rasa yang ditimbulkan berbeda. Oleh-oleh khas Kediri adalah tahu, yang meskipun terdengar sederhana tapi memiliki banyak varian makanan. Mulai dari Tahu Kuning, Tahu Pong, Tahu Goreng yang dimakan dengan bumbu kacang, sampai Stik Tahu maupun Kerupuk Tahu. Masing-masing panganan tersebut dapat dengan mudahnya Anda jumpai di pusat kota Kediri ini dengan kisaran harga antara Rp 5.000 hingga Rp 20.000 per bungkus.
Soekarno Hatta International Airport (Jakarta) – Juanda International Airport (Surabaya) Garuda Indonesia Lion Air Airasia Sriwijaya Air Merpati Nusantara Airlines *dilanjutkan dengan mobil dengan jarak tempuh selama 3 jam menuju Kediri Kereta Gajayana Senja Kediri
Soto Pojok Jl. Dhoho, Kediri Mie / Nasi Goreng Pak Pendek Jl. Hasanudin, Kediri
Jl. Dhoho Di sepanjang jalan ini, banyak terdapat toko yang menjual berbagai macam cinderamata khas Kediri. Alun-Alun Kota Banyak barang-barang unik yang dijual serta pentas-pentas tari dari seniman lokal.
Hotel Merdeka Jl. Basuki Rahmat 4, Kediri. T: +62 354 684 444, 684 443 Hotel Grand Surya Jl. Dhoho 95, Kediri. T: +62 354 686 0000 Lotus Garden Hotel Jl. Jaksa Agung Suprapto 26, Kediri. T: +62 354 779 999
77 SEPTEMBER / 2012
won der ful wor ld
H
umpback whale atau paus bungkuk (Megaptera novaengliae) mendapatkan namanya dari punuk di depan sirip dorsal mereka. Paus ini sering ditemui di garis pantai, namun menghabiskan banyak waktu di bawah laut sehingga cenderung sulit dipelajari. Pada abad ke-17 hingga awal abad 20, paus bungkuk diburu manusia untuk minyak dan daging mereka, membuat populasinya merosot hingga terancam punah. Kini jumlahnya perlahan naik kembali, namun paus bungkuk masih terancam polusi, resiko tabrakan dengan kapal laut, serta tersangkut jaring di sepanjang jalur migrasi mereka. Habitat yang menyusut serta perburuan yang masih terjadi di sejumlah area semakin menambah ancaman terhadap raksasa lautan ini.
SEPTEMBER / 2012
78
QUICK!FACTS Paus bungkuk mengeluarkan “lagu�, rangkaian suara yang diulangulang, diduga untuk menarik betina.
Anda dapat memberikan donasi melalui WWF (www.worldwildlife.org) atau Wildlife Conservation Society (www.wcs.org).
TEKS: CITA ARSITA FARANI
SINKING HUMPBACKS
getaway
Reading points
Senayan City: Ben Francais Brew House Café Oh La La Chatter Box Cold Stone D’Excelso D’Glam Dairy Queen Express Thai Fitness First Foodism Gelato Bar Han Gang Head Quarter Johnny Andrean Jittlada Lu’vaze Ming Village Pizza Marzano Pizza Hut Soho Starbucks Sushi Tei Takigawa Tator
Potato Head Pancious Secret Recipe Starbucks Coffee
E Corner Kopi Luwak Daily Bread Qbox
Plaza Senayan: Café Oh La La Coffee Club Din Tai Fung Johnny Andrean Kafe Victoria Lu Vaze Paxi Barbershop Peter F Saerang Pizza Hut Starbucks Toni & Guy
Pondok Indah Mall 1 – 2: Café Oh La La Celebrity Fitness Chopstick Fish & Co Kafe Regal PHO 2000 Red Tomato Sapo Oriental Sour Sally Starbucks
Pasific Place: Bengawan Solo Coffee Café Bon Francais Coffee Club Coffee World Kopi Luwak Liberica Coffee
Epicentrum: 4 Fingers Comic Café Kafe Betawi Talaga T-Grill Starbucks Coffee
Cilandak Town Square: D’ Palace Dome Frankfurter Mangkok Putih Mister Bean Score Starbucks
Setiabudi One: Amadeus Starbucks Coffee Chatterbox Coffee World Sushi Groove Pizza e Birra Anomali Coffee Kafe Betawi Dapur Sunda Mangkok Putih Pisa Café & Ice Cream Frankfurter Mr. Pancake Plaza Indonesia: Bakerzin
Bistro Baron Café de Excelso Chatterbox Dante Coffee Shop De Excelso Family Café Gelare Ice Cream Café Heavenly Blush La Maison Kopi Luwak Lamoda Café Kafe Betawi Mister Bean Coffee Pancious Pizza e Birra QQ Kopitiam Saint Cinnamon Secret Recipe Spinelli Coffee The Coffee Bean Mall Kelapa gading: Aji Sen Ramen Food Sensation Celebrity Fitness Charmy Taiwan Noodles D’Exelso Dante Coffee Honey Moon Dessert Peter F. Saerang MM Juice Solaria Starbucks Sushi Groove The Coffee Bean Yakun Kaya Toast
Subscribe now by filling out this form: Name: ............................................................................ Address: ........................................................................ ....................................................................................... City / State / ZIP: ........................................................... E-mail: ........................................................................... Phone (Home): .............................................................. Phone (Mobile): ............................................................ Subscription package Jakarta 6 issues
Bodetabek
Luar Jabodetabek
[ ] Rp. 150.000,- [ ] Rp. 162.000,- [ ] Rp. 168.000,-
12 issues [ ] Rp. 250.000,- [ ] Rp. 324.000,- [ ] Rp. 336.000,*mark your selection with [ x ] PT GI Media Jl. Suryopranoto No.73. Petojo Jakarta Pusat 10160. T: +622134834177, +622145777100 F: +622134834177 E: getawaymagz@gmail.com
AUGUST / 2012 79 79SEPTEMBER
dire ctor y
The Club Hotel 28 Ann Siang Road, Singapore 069708 T: +65 6808 2188 F: +65 6808 2189 E: inquiry@theclub.com.sg W: theclub.com.sg Museum Satwa Malang Jawa Timur Park 2 Jl. Raya oro-oro ombo No. 9. Kota Wisata Batu Malang - Jawa Timur. T : + 62341 502 5777
Puink Skateshop Jl. Budi Mulya No. 54 Pademangan Jakarta Utara. T: + 62 21 267 11 444 Raja Ampat www.indonesia.travel/id/destination/248/raja-ampat www.diverajaampat.org Villa Magdala Henrietta Road Bath BA2 6LX T: +44 (0)1225 466329 F: +44 (0)1225 483207 E: enquiries@villamagdala.co.uk W: www.villamagdala.co.uk Twitter: @villamagdala
SEPTEMBER / 2012
80
the
Most Comprehensive
Travel Fair in Indonesia Up to
70%
t, Hotel Tour, Tike
Organized By:
Official Media:
Media Partner:
In concurent of:
WMTF
bi-monthly travel magazine
INDONESIA WELLNESS MEDICAL TOURISM FAIR
For more information: ARI +62 21 8690 6471 ext. 122, or 0856 955 93070, RajaMICE RajaMICE/#ITHF www.indonesiatravelfair.com, info@rajamice.com AUGUST / 2012
81
AUGUST / 2012
82