1 minute read
Rekomendasi Film Terbaru
Bulan November, Jangan Sampai Nggak Nonton!
Enola Holmes 2
Advertisement
Sekuel dari Enola Holmes ini akan kembali diramaikan oleh Millie Bobby Brown, Henry Cavill, Helena Bonham Carter, Louis Partridge, dan lain-lain.
Film ini diadaptasi dari seri novel The Enola Holmes Mysteries karya Nancy Springer yang dirilis sepanjang 2006-2010. Total seri tersebut berisi enam novel dengan film pertama yang dibuat berdasarkan novel yang berjudul The Case of the Missing Marquess.
Film ini akan melanjutkan perjalanan Enola yang menjadi detektif perempuan di tahun 1884. Ia harus menerima kenyataan pahit jika detektif perempuan tak dihargai masyarakat.
Enola dibawa ke dunia yang berbanding terbalik dengan kehidupannya. Mulai dari bangunan-bangunan yang kumuh hingga kemewahan kaum kelas atas.
Karena merasa ada sesuatu yang tidak beres, Enola pun menggandeng kakaknya Sherlock untuk memecahkan kasus bersama.
Black Panther: Wakanda Forever
Bisa dibilang, film ini sangat dinantikan oleh banyak orang. Terutama oleh para penggila Marvel Cinematic Universe (MCU) setelah pemeran utama film ini, Chadwick Boseman, meninggal dunia pada Agustus 2020 lalu.
Saat suasana duka melanda kerajaan
Wakanda usai kehilangan sosok raja mereka yaitu T’Challa (Chadwick Boseman), momen tersebut justru dimanfaatkan oleh negaranegara lain yang ingin mencampuri urusan Wakanda.
Ratu Ramonda (Angela Bassett), Shuri (Letitia Wright), M’Baku (Winston Duke), Okoye (Danai Gurira) dan para rakyat Wakanda kemudian harus bekerja keras untuk menyatukan seisi Wakanda demi melindungi negara mereka. Lalu akan seperti apa ya kelanjutannya?