Kendari pos edisi 3 september 2013

Page 1

2013

IPMA

Harga Eceran Rp. 4.500,-

Pengaduan dan Langganan 0401-3126515/082193377789

Kendari Pos |Selasa, 3 September 2013

HALAL BIHALAL

foto:la ode iman/kp

Gubernur Sultra Nur Alam hadir dalam halal bihalal bersama warga Sultra di perantauan. Halal bihalal digelar di Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur.

Perantau Hadiri Halal Bihalal KKST KERUKUNAN Keluarga Sulawesi Tenggara (Sultra), kembali menggelar Halal Bihalal. Seperti tahun-tahun sebelumnya, acara tersebut berlangsung di anjungan Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Sultra, Jakarta Timur. Hadir dalam acara tersebut Gubernur Sultra Nur Alam, para Baca SILATURAHMI di Hal. 11

OTONOMI

DOB Dibahas Pekan Depan PEMBAHASAN sisa empat calon Daerah Otonom Baru (DOB) segera dilaksanakan. Jajaran Komisi II DPR RI bersama DPD RI, Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), DPRD maupun para Bupati terkait beserta jajarannya, telah mengagendakan Rapat Dengar Pendapat (RDP) Muna Barat, Kota Raha, Buton Tengah dan Buton Selatan pada Rabu 11 September 2013. Nah, RDP kali ini adalah final, apakah provinsi Sultra kembali mendapatkan kabupaten baru atau tidak sama Baca PEMEKARAN di Hal. 11

EKONOMI

Kepala SpKaD k

30 SPPD, Hanya 12 yang Diparaf Kendari, KP Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (SPKAD) Kabupaten Konut, Jafar Pagala (JP) makin terpojok. Hampir semua saksi mengaku cuma namanya ikut dicantumkan tapi mereka tidak pernah menggunakan SPPD. Sudah bisa ditebak, ke mana dana SPPD fiktif itu? . Menurut sumber di Polda Sultra, JP saat melakukan tugas keluar daerah tidak mau membawa uang sedikit. “Mungkin inilah salah satu cara sehingga Baca FIKTIF di Hal. 2

BM Divonis 4,5 Tahun Penjara Massa Ribut di Pengadilan Tipikor Kendari

Terbesar di KTI, JK Siap Hadir Peresmian PT MRM Cabang Kendari Jika tak ada aral, Selasa (3/9) hari ini, keluarga Kalla Group termasuk Jusuf Kalla dan Halim Kalla akan berkunjung di Kendari. Kedatangan mereka untuk menyaksikan peresmian penggunaan kantor baru PT Makkassar Raya Motor (MRM) Cabang Kendari -dealer resmi Daihatsu di Sultra. Kepastian itu diungkapkan Kepala PT MRM

BM duduk di kursi pesakitan, begitu tenang mendengarkan bacaan vonis hakim kemarin di pengadilan tipikor. Meski diputus 4,5 tahun, bupati non aktif ini masih berusaha tegar. foto: suwarjono/kp

Baca DAIHATSU di Hal. 11

Kendari, KP Vonis bebas Atto Sakmiwata Sampetoding tidak menyelamatkan Buhari Matta (BM) dari vonis hakim. Kemarin, bupati non -aktif itu divonis 4 tahun 5 bulan. Selama pembacaan vonis, BM lebih banyak terdiam menyimak setiap kalimat majelis hakim. Dengan posisi yang tak kunjung berubah, BM tetap duduk di kursi rodanya dengan menggunakan kemeja putih dan sarung. Bahkan, usai putusan hakim, BM tetap tersenyum sambil mengangkat tangannya lalu mengucapkan “Allahu Akbar”. Keputusan Pengadilan Tipikor Kendari yang dipimpin Aminuddin MH selaku ketua majelis hakim didampingi dua hakim anggota yakni Yon Efri SH dan Kusdarwanto SE SH lebih ringan dibanding tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU). Jaksa malah meminta majelis hakim menghukum Buhari Matta selama 7 tahun. Denda yang dikenakan sebesar Rp 500 juta. Jika denda tersebut tidak dibayar, maka hukuman subsider akan diberikan yakni menjalani penjara selama 6 bulan. Dalam perkara tersebut, BM tidak dikenakan uang pengganti. Baca VONIS di Hal. 2

SELEBRITI Ikke Nurjanah

Betah Menjanda PENYANYI dangdut, Ikke Nurjanah tak ingin buru-buru melepas status singlenya. Dia tak mau gegebah dalam mengambil sikap setelah dirinya belum mendapatkan calon suami baru. Dia lebih menyerahkan soal jodoh ini kepada Tuhan. Menurutnya, semua jodoh sudah diatur seluruhnya oleh Tuhan. Dia pun tak bisa menggambarkan siapa jodohnya kelak nanti. ”Kalau jodoh kan kuasa Tuhan, saya nggak tahu sama siapa jodohnya nanti,” kata Ikke seperti yang dilansir INDOPOS (JPNN Baca ARTIS di Hal. 11

KPMJ, Komunitas Jawara Jawa Pos For Her Active & Pro-Active Community Competition

Kemenangan ke Semua Orang kecuali Mantan Suami Ceria dan antusias. Itulah ekspresi lima anggota Komunitas Perempuan Mandiri Jombang (KPMJ) saat ditemui di sekretariat mereka, Jalan Raden Patah, Jombang, kemarin (1/9). Dengan bangga, mereka mengenakan polo shirt pink Jawa Pos For Her Active & Pro-Active Community Competition. ELISABET NOVILILIANA, Jombang KPMJ terpilih sebagai jawara dalam grand final kompetisi komunitas yang diadakan Jawa Pos For Her pada Sabtu lalu (31/8). Kelompok tersebut berawal dari para perempuan korban kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) di Jombang. Sering bertemu, lalu memutuskan membentuk komunitas sehingga

JPNN FOTO

Komunitas Jawara Jawa Pos For Her Active & Pro-Active Community Competition saat berpose bersama.

bisa saling menguatkan dan meningkatkan kemampuan pribadi agar mampu mandiri. KDRT, menurut pasal 1 UU Nomor 23 Tahun 2004 tentang Penghapusan Kekerasan dalam Rumah Tangga (UU PKDRT), didefinisikan sebagai setiap perbuatan terhadap seseorang, terutama perempuan, yang berakibat timbulnya kesengsaraan atau penderitaan secara fisik, seksual, psikologis, dan/ atau penelantaran rumah tangga, termasuk ancaman untuk melakukan perbuatan, pemaksaan, atau perampasan kemerdekaan secara melawan hukum dalam lingkup rumah tangga. Awalnya, perbincangan dengan anggota KPMJ masih kaku. Tetapi, beberapa saat kemudian mereka bisa bertutur dengan jelas. “Saat diumumkan sebagai pemenang itu benar-benar kaget, tidak menyangka sama sekali. Makanya tidak bisa Baca CERIA di Hal. 11


Kendari Pos |Selasa, 3 September 2013

Aneka

Hakim Tipikor Cacat Hukum Vonis .................. Pertimbangan majelis hakim, dalam perkara tersebut, BM tidak terbukti mengambil keuntungan sendiri pada penjualan ore nikel kadar rendah. Majelis hakim memutuskan untuk tidak menahan BM. “Permintaan JPU agar terdakwa ditahan. Namun dalam perjalanan perkara ini, saat penyidikan terdakwa tidak ditahan. Selama persidangan pun, terdakwa juga tidak dilakukan penahanan dengan alasan memberikan kesempatan karena masih dalam proses penyembuhan. Sehingga, pertimbangan majelis hakim pun tidak menahan terdakwa hingga keputusan ini berkekuatan hukum tetap,” ungkap Aminuddin. Dalam persidangan tersebut, BM dinilai telah melakukan tindak pidana korupsi berupa penyalahgunaan wewenang selaku Bupati Kolaka dalam proses pengelolaan dan pemanfaatan ore nikel kadar rendah yang diserahkan oleh PT Inco Tbk. Meskipun dalam naskah serah terima ore nikel tersebut terang tercantum sebagai corporate social responsibility (CSR), namun hakim sependapat jika barang tersebut masuk aset daerah. Dengan kesepakatan bahwa CSR masuk aset daerah, maka tindakan BM menjual tanpa persetujuan DPRD Kolaka, tidak melalui proses lelang dan tidak mencatatnya sebagai barang milik negara menjeratnya dalam undang-undang tindak pidana korupsi. Bahkan, surat BM sendiri ke Kementrian ESDM meminta agar pihaknya dapat mengelola dan memanfaatkan ore nikel kadar rendah tersebut untuk kesejahteraan masyarakat Kolaka dinilai oleh majelis hakim tidak dilaksanakan sepenuhnya. Pasalnya, balasan surat dari Kementrian ESDM bahwa ore nikel kadar rendah tersebut dapat dijual oleh Perusahaan Daerah (Prusda) atau Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) sehingga seluruh keuntungan maupun kerugian yang terjadi, tetap akan menjadi milik daerah seutuhnya. Pada perkara tersebut, majelis hakim sepakat dengan hasil audit BPKP yang menyatakan kerugian negara Rp 24 miliar. “Seharusnya Prusda atau BUMD

yang menjual ore nikel tersebut sehingga semua keuntungan masuk ke Pemkab Kolaka sesuai surat Dirjen Minerba nomor 2269/32/2010 tanggal 30 Juni 2010. Malah, Pemkab Kolaka menjualnya ke PT KMI yang belum punya izin pertambangan kala itu. Yang boleh menjualnya adalah Prusda atau BUMD yang telah memiliki izin operasional dan pengangkutan,” terang Aminuddin. Usai membacakan amar putusan tersebut, ketua majelis hakim memberikan kesempatan kepada terdakwa untuk pikir-pikir, menerima keputusan tersebut, atau melakukan upaya hukum lainnya yakni banding. “Demikian keputusan hari ini, silakan terdakwa atau penasehat hukumnya maupun JPU untuk pikir-pikir atau menerima keputusan ini atau banding dan diberikan kesempatan selama 14 hari setelah keputusan ini ditetapkan,” ungkapnya. Penasehat hukum BM, Dahlan Moga MH mengungkapkan, pihaknya akan segera mengajukan banding terhadap keputusan majelis hakim tersebut. Ia menilai, hakim tidak objektif memberikan penilaian karena program CSR dianggapnya sebagai barang milik daerah. Suasana ruang sidang cakra di Pengadilan Tipikor Kendari dipadati ratusan orang yang ingin menyaksikan persidangan Buhari Matta, dengan agenda pembacaan vonis. Mereka terdiri dari sanak keluarga dan simpatisan BM. Dukungan moril yang mereka berikan penuh harapan agar BM divonis bebas dari majelis hakim seperti yang diperoleh Atto Sakmiwata Sampetoding. Personil kepolisian pun cukup banyak melakukan pengamanan di Pengadilan Tipikor Kendari. Mereka mengantisipasi munculnya gerakan anarkis dari massa yang hadir menyaksikan persidangan BM. Mereka tampak siaga mengawal persidangan. Kondisi ruangan sidang cakra masih tampak tenang pada awal persidangan yang dibuka sejak pukul 09.00 Wita. Tampak diantara mereka, putra dan putri Buhari Matta turut memberikan dukungan moril pada orang tuanya yang duduk di kursi

pesakitan. Pembacaan putusan hakim berlangsung selama 5 jam. Situasi mulai menegang saat majelis hakim membacakan berbagai pertimbangan hukum dalam perkara tersebut. Pasalnya, dalam pertimbangan yang dibacakan majelis hakim, sudah mulai tampak perbedaan saat pembacaan putusan Atto Sakmiawata Sampetoding. Pertimbangan hakim cenderung sepakat dengan dakwaan Jaksa Penuntut Umum (JPU). Suhu emosional semakin meningkat saat majelis hakim mengurai pertimbangan pada pasal premier (pasal 2 ayat 1 Undang-undang nomor 31 tahun 1999 tentang pemberantasan korupsi) yang dikenakan kepada BM. Unsur setiap orang, melawan hukum, memperkaya diri sendiri atau orang lain atau koorperate. Semuanya dianggap memenuhi unsur dengan pertimbangan bahwa ore nikel kadar rendah itu merupakan milik daerah. Massa mulai berdiri mendekat ke pagar pembatas dalam ruang sidang. Riuh suara tak sepakat dengan pendapat majelis hakim pun diteriakkan. Namun kondisi masih dapat dikendalikan. Massa kembali tenang dan persidangan dilanjutkan. Kondisi mulai tak terkontrol saat majelis hakim mengetuk palu dan menetapkan hukuman penjara 4 tahun 6 bulan kepada BM. Keluarga dan simpatisan BM sangat kecewa dengan keputusan majelis hakim yang dianggap tidak memberikan rasa keadilan. Putra Buhari Matta, Rahmat langsung menuju masuk ke kursi terdakwa, memeluk dan mencium kening sang ayah. Meski sang anak meneteskan air mata bersama para simpatisannya, BM tetap terlihat tegar, tersenyum dan mengangkat kedua tangannya sembari mengatakan “Allahu Akbar”. Tak lama setelah BM bergeser dari kursi terdakwa, simpatisan lainnya masuk ke area persidangan. Hakim segera meninggalkan ruang sidang dan meminta pengawalan dari pihak keamanan untuk mengamankan diri. Begitu pula JPU yang sepintas meninggalkan ruangan tanpa jejak.

2 Fiktif ................

Amarah para simpatisan semakin tak terbendung. Di antara mereka ada yang membanting kursi hingga kaki kursi bengkok. Papan nama ketua majelis hakim dibanting. Seorang ibu yang hadir dalam persidangan itu pun histeris berteriak. “Ini tidak adil.... Ini tidak adil... Dia, (BM) adalah bupati kami yang terbaik dengan berbagai pembangunannya. Lihatlah kemajuan Kolaka sekarang. Hakim memang tidak adil” teriak ibu yang enggan namanya di korankan itu. Untungnya, kepolisian berhasil menghalau keluar massa sebelum bertindak lebih anarkis. Di halaman Pengadilan Negeri (masih seatap Pengadilan Tipikor Kendari), para simpatisan BM masih terus mengumpat majelis hakim. Mereka ingin bertemu dengan ketua majelis hakim. Bahkan, mereka sudah berkumpul dan hendak mendobrak barikade polisi. Namun, massa berhasil ditenangkan oleh salah seorang kuasa hukum BM, Yusuf SH. Ia berjanji akan memproses para majelis hakim dengan melaporkannya ke komisi yudisial. “Hakim dua orang itu (Aminuddin MH dan Yon Efri SH, red) cacat hukum sesuai surat edaran Mahkamah Agung. Saya akan hancurkan mereka sesuai profesi saya,” ancam Yusuf saat menenangkan simpatisan BM. “Perjuangan tidak hanya sampai di sini. Masih ada banding, kasasi, dan upaya hukum luar biasa atau Peninjauan Kembali. Kebenaran itu pasti akan terungkap,” tambahnya. (aka)

yang bersangkutan bisa pergi dengan banyak uang,”tukas sumber itu yang enggan dicantumkan namanya. Kemarin JP menjalani pemeriksaan di Tipikor. Ia diperiksa mulai pukul 09.30 Wita hinggga sore hari pukul 16.00 Wita. Sesuai anggenda pemeriksaan, penyidik Tipikor memanggil lima saksi, yang kala itu menjadi staf Disperidag Konut. Jafar Pagala hadir di Mapolda Sultra sejak pukul 09.00 Wita bersama bendaranya, Muis dan tiga stafnya. Ia mengenakan baju PNS berwarna hijau tua. Saat digiring dalam ruangan penyidik, JP terlihat santai. Dia masih bisa melepas senyum tipisnya pada wartawan. Pukul 13.00 Wita, penyidik merehat sejenak. Kesempatan itu dimanfaatkan JP untuk menghabiskan beberapa batang rokoknya. Sepertinya energi JP agak sedikit terkuras. Namun semua itu coba ditepis dengan mengutak atik HP lalu menghubungi salah satu kerabatnya. Apa materi pertanyaan yang dilontarkan penyidik? Tentunya terkait perjalanan dinas itu, termasuk pengembangan dari pemeriksaan saksi. Misalnya soal beberapa saksi yang tidfak tahu menahu tentang SPPD tiba-tiba namanya tercantum dalam laporan pertanggung jawaban. “Diduga Jp menguasai sendiri anggaran SPPD, karena pengakuan saksi lain, hanya namanya dimasukan dalam laporan keuangan, tapi tidak melakukan perjalanan dan anggarannya digunakan JP. Jadi ini fiktif,” ungkap AKBP

Agus Imam Rifai, Kasubdit II Ditkrimsus Polda Sulra, didampingi Kanit Tipikor Ipda Hasanuddin, saat ditemui kemarin (2/9). Meski demikian, penyidik tipikor mengaku masih mencari dokumen lainya sebagai barang bukti yang dapat menguatkan dugaan tersebut. Pihaknya belum menetapkan sejumlah tersangka, sebelum semua diperiksa. Sekitar pukul 13.38 Wita, JP kembali digiring masuk ke ruang penyidik untuk melanjutkan pemeriksaan. Namun yang bikin kesal penyidik adalah bendaharanya, Muis. Padahal sehari sebelumnya sudah diingatkan agar membawa bukti perjalanan, namun terabaikan oleh Muis. iapun diusir keluar. “Muis kami pulangkan. Disuruh bawa dokumen tapi tidak dipenuhi, seperti yang diperintahkan yakni pertanggungjawaban keuangan, dokumen pelaksanaan anggaran (DPA), laporan akhir tahun, rencana kegiatan anggaran dan bukti SPPD yang ditandatangani staf,” tegas Agus Imam Rifai. Dari 30 pegawai yang melakukan perjalanan dengan anggaran Rp 300 juta, Agus Imam mengaku hanya 12 orang mempunyai nama dan menandatangani laporan keuangan. Sisanya diduga tidak tandatangan, meski punya nama. Apa komentar JP? Dia pelit ngomong. “Bergantung penyidik benar atau tidak SPPD itu fiktif,”kata JP. “Makanya saya datang hanya mengklarifikasi. Kalau terkait dugaan SPPD fiktif, nanti aja, sabar ya. Nantilah, belum selesai, ini masih pemeriksaan,” kata JP lagi. (cr4)


3

Kendari Pos | Selasa, 3 September 2013

BRI Syariah Tambah ATM Kendari, KP Belum genap setahun di Kendari, namun BRI Syariah (BRIS) telah melakukan berbagai terobosan baru dalam upaya meningkatkan layanan. Teranyar, bank yang baru saja berbagi emas pada nasabahnya melalui program hujan emas ini, melakukan penambahan Anjungan Tunai Mandiri (ATM) di Lippo Plaza. “Hari ini atau besok insyaallah sudah aktif, ATM baru yang ada di Lippo Plaza,” ujar M Prasetyanto Wahyutomo, Pimpinan Cabang BRIS Kendari pada (30/8) lalu. Jika selama ini, nasabah hanya bisa melakukan transaksi di ATM yang berada di kantor cabang BRIS Kendari, maka kini nasabah yang sedang berbelanja atau jalan-jalan di pusat perbelanjaan terbesar di Sultra tersebut, bisa dengan mudah melakukan tarik tunai atau transaksi lainnya. Penambahan ATM terkait dengan besarnya kebutuhan masyarakat akan transaksi tunai serta keberadaan BRIS yang mulai diminati warga metro. Saat ini, jumlah nasabah BRIS sudah melebihi angka 1000. Tak hanya itu, BRIS juga menawarkan kejutan berhadiah seperti hujan emas yang diundi empat kali dalam setahun dengan total hadiah lima kilogram emas. Berbagai kemudahan juga bisa dirasakan nasabah dengan fasilitas serba gratis yakni gratis biaya administrasi bulanan tabungan dan kartu ATM, gratis biaya tarik tunai dan cek saldo di mesin ATM BRIS, BRI, jaringan ATM bersama dan ATM Prima, gratis biaya tranfer ke rekening bank lain di ATM BRIS, ATM BRI, Bersama dan ATM Prima, gratis biaya debit Prima, serta setoran awal yang super ringan, yakni mulai Rp 50 ribu. (ann)

Telkom Target Beroperasi di 10 Negara Kendari, KP Sesuai dengan visi Telkom untuk menjadi pemain utama dalam industri Telecommunication, Information, Media, Edutainment, dan Services (TIMES) di tingkat regional, perusahaan negara ini terus berupaya untuk dapat membawa Indonesia sejajar dengan bangsa lain melalui program International Expansion. Hingga saat ini, Telkom telah beroperasi di lima negara yakni Singapura, Hong Kong, Timor Leste, Australia, dan Myanmar. Asisten Manager Service Support PT. Telkom Sultra, Muchtar menjelaskan dalam menjalankan misinya sesuai yang ditetapkan dalam portofolio mengenai TIMES, Telkom secara spesifik menerapkan dua strategi yakni business follow the people dan business follow the money. Business follow the people dilakukan dengan melihat sebaran penduduk Indonesia disuatu negara seperti ekspansi ke Hongkong dimana terdapat sekitar 200 ribu orang Indonesia. “Dari jumlah itu Telkom yakin mampu memberikan layanan di negara tersebut dengan harapan orang Indonesia akan memilih produk dan layanan Indonesia juga,” ujarnya. Strategi business follow the money, lanjut Muhtar seperti yang diterapkan di Australia sebagai salah satu negara yang memiliki gross domestic product tertinggi di dunia. Di negara itu, Telkom tidak langsung masuk dalam bisnis telekomunikasi melainkan hanya pada salah satu unsur TIMES, yakni services melalui business process outsourcing (BPO) yang peluangnya masih terbuka lebar. “Strategi-strategi seperti itu juga diterapkan ketika Telkom masuk ke Timor Leste dan Singapura,” tukasnya. Menurut Muhtar, pada tahun 2013, Telkom akan memperluas bisnisnya dan menargetkan beroperasi di hingga 10 negara di dunia. Untuk mewujudkan program tersebut termasuk mahakarya lain yang telah dicanangkan, Telkom dituntut harus memiliki sumber daya yang mumpuni. Program go international harus dibarengi dengan SDM berkualitas berstandar internasional. Untuk itulah, Telkom melahirkan inisiatif Telkom Corporate University (CorpU) pada 28 September 2013. Para lulusan CorpU saat ini menduduki berbagai posisi penting terutama mengembangkan bisnis Telkom yang ada di luar negeri. Para lulusan tersebut memiliki kompetensi beragam, mulai dari teknologi informasi, investasi hingga international marketing dan sales. Berdasarkan pelaksanaan program kerja CorpU di semester I 2013, Telkom CorpU telah mencetak sebanyak 513 Global Talent dari Target 1.000 Global Talent pada tahun 2013. Disamping itu CorpU juga telah menghasilkan 696 International Certification dari target 1.250 juga dalam tahun ini. (Cr7)

Investasi Emas Makin Diminati Kendari, KP Emas masih menjadi pilihan menarik untuk berinvestasi. Betapa tidak, sifat emas yang likuid dan ketahanananya terhadap inflasi menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat. Tingginya animo konsumen terhadap kepemilikan emas terlihat dari penjualan logam mulia di PT. Pegadaian Syariah Cabang Kadia. Pemimpin Cabang PT. Pegadaian Syariah Kadia, Muh. Rasyidi mengatakan realisasi penjualan logam mulia sepanjang 2013 telah mencapai 4 kilogram. Walau nilai rupiah melemah, namun jika diuangkan nilainya mencapai Rp 2,2 miliar. Pencapaian ini telah memenuhi target tahunan yang ditetapkan kantor pusat. “Nasabahnya cenderung naik, kebanyakan konsumen ekonomi menengah keatas seperti PNS atau karyawan. Mereka dominan pilih pembelian tunai,” ujarnya saat ditemui kemarin. Tak hanya mengandalkan sifat investasi emas yang menguntungkan, lembaga yang berpengalaman dalam penjualan emas tersebut juga menawarkan kemudahan pada konsumen melalui produknya. Program Mulia kata Rasyidi memfasilitasi kepemilikan emas batangan secara tunai maupun angsuran hingga periode 3 tahun dengan pilihan emas 5 gr hingga satu kg. Nasabah tidak lagi dibebankan ongkos kirim dan pajak, hanya tambahan margin dengan presentase kecil dari harga dasar emas saat pembelian. Dinilai menguntungkan, Pegadaian Syariah terus mensosialisasikan program investasi emas pada masyarakat. Upaya ini dapat meminimalisir investasi ilegal yang dikenal dengan istilah emas bodong yang merugikan konsumen. Penambahan outlet juga dilakukan untuk memperluas jaringan pemasaran agar lebih dekat dengan kosumen. “Kita sudah punya 7 outlet dan sering menggelar penjualan open table atau sosialisasi ke instansi pemerintah atau swasta. Mudah-mudahan masyarakat lebih cerdas memilih perusahaan untuk berinvestasi emas,” tukasnya. (Cr7)

Pengembang Dilarang Menahan Pasokan Rumah Murah Jakarta, KP Kementerian Perumahan Rakyat (Kemenpera) meminta para pengembang untuk tidak menahan pasokan rumah sejahtera tapak (RST) yang mendapatkan subsidi dari pemerintah. Pasalnya, hingga saat ini kebutuhan masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) akan RST masih cukup tinggi. “Kebutuhan rumah masyarakat akan rumah masih cukup tinggi. Kami menghimbau agar para pengembang jangan menahan pasokan rumah, khususnya rumah sejahtera tapak

yang mendapatkan subsidi dari pemerintah untuk masyarakat,” ujar Deputi Bidang Perumahan Formal Kemenpera Pangihutan Marpaung dalam siaran pers yang diterima JPNN (Kendari pos Grup) Senin (2/9). Ditambahkannya, backlog perumahan dari tahun ke tahun berdasarkan data yang ada terus meningkat. Tahun 2013 ini jumlahnya diperkirakan telah mencapai angka 15 juta unit sehingga pasokan RST dari pengembang sangatlah dibutuhkan. “Selama ini masyarakat luas

selalu mencari di mana RST yang dibangun pengembang dan mendapat subsidi dari pemerintah. Melalui pameran BLU PPP Expo 2013 Kemenpera bersama pengembang, perbankan dan pemda mempromosikan program pro rakyat seperti KPR FLPP agar masyarakat bisa memiliki rumah dengan harga yang terjangkau,” imbuhnya. Kegiatan Pameran Rumah Rakyat BLU PPP Expo 2013 dilaksanakan oleh Badan Layanan Umum Pusat Pembiayaan Perumahan (BLU PPP) Kemen-

pera di sejumlah kota besar di Indonesia termasuk Semarang. Pameran tersebut dilaksanakan di Java Mall Semarang selama lima hari mulai 29 Agustus hingga hari ini (2/9). Peserta kegiatan pameran terdiri dari delapan bank penyalur KPR FLPP, lima instansi pemerintah dan 35 pengembang yang membangun RST dengan harga jual maksimal Rp 88 juta di wilayah Semarang dan sekitarnya. Lebih lanjut, Paul mengungkapkan, pertumbuhan Kota Semarang dari tahun ke tahun memang cukup signifikan.

Adanya pembangunan RST di pinggiran Semarang akan membantu masyarakat yang kebanyakan bekerja di Kota Lumpia tersebut. “Kami berharap Pemerintah Kota Semarang bisa ikut mendukung pembangunan RST untuk masyarakat. Harga RST yang ditetapkan Kemenpera untuk wilayah Semarang dan sekitarnya maksimal Rp 88 juta dan bisa dimiliki masyarakat dengan KPR FLPP yang suku bunganya 7,25 persen selama tenor maksimal 20 tahun,” tandasnya. (jpnn)

All New Carens Hadir di Kendari Kendari, KP All New Carens hadir memenuhi harapan keluarga Indonesia yang menginginkan kendaraan yang sangat mengedepankan kenyamanan, gaya, performa dan teknologi canggih pada kendaraan. Saat ini, KALLA KIA Kendari telah menghadirkan All New Carens. Dermikian disampaikan Ririn M Ridjalu SE., Branch Manager KALLA KIA, Kendari. Katanya, Paris Motor Show tahun lalu merupakan ajang World Premier untuk All New Carens dimana ajang tersebut merupakan peluncuran All New Carens pertama kali secara global dan kemudian mengawali peluncuran All New Carens dibeberapa negara. Pada ajang tersebut, KIA MOTORS meluncurkan All New Carens yang merupakan mobil keluarga andalan terbaru dari KIA dan telah mendapatkan sambutan yang hangat dan baik dari seluruh pengun-

Pedagang Kurang Minati Pinjaman LPDB Kesulitan Laporan Keuangan Kendari, KP Entah apa yang ada dibenak pedagang di Pasar Mandonga, fasilitas pinjaman untuk membatu permodalan dengan bunga rendah dari Lembaga Pengelola Dana Bergulir (LPDB) – Koperasi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (KUMKM), salah satu satuan kerja Kementerian Negara Koperasi dan UKM, tidak mendapat respon sama sekali. Padahal, sosialisasi tentang proses pengajuan dan persyaratan peminjaman serta besaran bunga telah dilakukan tim dari Kementerian Koperasi dan UMKM pusat beberapa bulan lalu. Alhasil, hingga saat ini belum ada satu pedagang pun yang bersedia mengajukan pinjaman. “Bantuan LPDB tahun ini yang difokuskan untuk UKM pasar modern. Pedagang di pasar modern seperti di Pasar Mandonga Kendari juga masuk. Setelah sosialisasi, pedagang di pasar tersebut menyatakan kesediaan. Juli lalu, tim pusat pun turun memberi pelatihan langsung dan diikuti sekitar 30 pedagang di pasar tersebut. Namun sampai saat ini belum satupun dari mereka yang mengajukan pinjaman,” terang Kabid Pembiayaan dan Simpan Pinjam Dinas Koperasi dan UMKM Sultra, La Como beberapa waktu lalu. Menurutnya, salah satu kendala yang dihadapi pedagang karena kesulitan dalam pembukuan keuangan beberapa tahun sebelumnya. Umumnya, para pedagang belum mampu membuat laporan keuangan yang dipersayaratkan dalam proposal pengajuan pinjaman. “Mereka hanya sulit bikin laporan itu, sedangkan syarat lain relatif mudah karena hanya perlu syarat seperti dokumen perijinan usaha dan kesediaan memberi jaminan,” tuturnya yang mengaku bahwa penyusunan laporan itu sebenarnya telah diajarkan tim pusat saat pelatihan bulan lalu. La Como juga sedikit menyesalkan peran para fasilitator KUMKM tingkat provinsi yang telah mengikuti diklat kewirausahaan sebagai modal untuk memberikan pendampingan untuk implementasi aspek kewirausahaan pada binaan koperasi, usaha mikro, kecil dan menengah di daerah masing-masing. “Sebenarnya tugas fasilitator meningkatkan kemandirian usaha dan merangsang UKM meningkatkan daya saing dan kualitas operasional, tapi kinerjanya kurang terkoordinasi”, lanjutnya. Sejatinya, pembiayaan LPDB dapat digunakan para pedagang untuk revitalisasi maupun pembelian kios untuk usaha dagang maupun untuk penguatan modal. Besarnya antara Rp 150-450 juta tergantung kebutuhan masingmasing nasabah dengan tingkat bunga yang dikenakan enam persen pertahun, jauh lebih rendah dari bunga pinjaman lembaga keuangan lain. Sejak 2010-2012, total Rp 8,5 miliar pinjaman dari LPDB telah digelontorkan di Sultra dan kebanyakan hanya dimanfaatkan oleh badan usaha berbentuk koperasi. “Jangka waktu pinjaman pembiayaan ditetapkan sampai dengan 60 bulan. Karena tidak ada UK pasar modern, maka tahun ini program itu hanya diakses lagi oleh koperasi,” tukas La Como. (Cr7)

jung dan pecinta otomotif pada Motor Show tersebut. All New Carens merupakan hasil karya designer KIA Peter Schreyer yang sebelumnya telah berhasil memperoleh berbagai penghargaan design untuk beberapa produk KIA diantaranya KIA PICANTO, KIA SPORTAGE, KIA RIO, KIA OPTIMA,KIA CEE’D, KIA PRO-CEE’D. Beberapa penghargaan design yang telah diterima adalah red dot design awards, iF product design awards, Good Design Awards, dan berhasil mendapatkan predikat BEST of THE BEST dalam ajang ABC awards (Automotive Brands Contest) karena mendapatkan penghargaan terbanyak. Begitu juga dengan All New Carens telah berhasil mendapatkan penghargaan Red Dot design awards sehingga semakin mengukuhkan Peter Schreyer sebagai designer automotif yang diperhitungkan dunia. (ann)

DPR Minta Impor Daging Sapi Dievaluasi Jakarta, KP Anggota Komisi IV DPR, Hermanto meminta pemerintah untuk mengevaluasi kebijakan impor daging sapi yang saat ini diandalkan untuk menurunkan harga daging di pasaran. Hermanto mendesak pemerintah untuk memperhatikan Undang-Undang No. 18 Tahun 2012 Tentang Pangan yang mengamanatkan adanya kedaulatan pangan dengan mengutamakan potensi sumber daya lokal. Menurut Hermanto, impor daging sapi yang dilakukan pemerintah melalui Perum Bulog sejak bulan Juli lalu belum efektif menurunkan harga daging sapi. Artinya, kata dia, persoalan harga daging tidak hanya terkait dengan ketersediaan daging. Namun, ada persoalan lain yang mesti dicermati. Faktanya, paket impor daging ini belum mampu mengatasi akar permasalahannya. “Jadi, seharusnya pemerintah mengurangi ketergantungan terhadap impor karena jelas hal ini akan membuat neraca perdagangan menjadi defisit. Kalau hal ini berlanjut akan berkontribusi terhadap menurunnya nilai tukar rupiah,” tegas Hermanto. Politisi PKS tersebut menambahkan, pemerintah harus mem-

perkuat peternakan rakyat di dalam negeri karena akan meningkatkan kesejahteraan rakyat. Di samping itu, kata dia, kualitas daging dari peternakan lokal jauh lebih baik dari daging impor. “Kalau impor terus dilakukan pemerintah, tentu secara jangka pendek maupun jangka panjang akan merugikan peternak dalam negeri. Jangan sampai para peternak kehilangan gairah dalam beternak,” tegas Hermanto

Sebagai informasi, sejak izin keluar pada 12 Juli lalu, Bulog telah mendatangkan 1.134 ton daging dari impor 3.000 ton. Hingga saat ini, daging yang telah terserap konsumen baru sekitar 302 ton, sehingga masih ada sisa 832 ton daging yang disimpan Bulog dalam coldstorage. Dalam hal ini dengan target impor 3.000 ton diharapkan mampu menurunkan harga daging sapi hingga mencapai Rp75-Rp80 ribu per kilogram.(jpnn)

Produsen Diminta Jangan Timbun Kedelai Jakarta, KP Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa menyatakan saat ini stok kedelai di Indonesia mencapai 300 ribu ton di produsennya. Ia mendesak produsen tidak menimbun persediaan tersebut, karena hal itu juga berdampak pada perekonomian dalam negeri. Termasuk pada industri-industri bahan makanan yang berbahan dasar kedelai. “Masalah kedelai jangan sampai ada hambatan lah. Kedelai sekarang ada stock 300 ribu ton ya keluarkan. Kalau enggak mau keluarkan ya paksa,” kata Hatta di Jakarta, pekan lalu. Hatta mengingatkan produsen untuk tidak menunggu harga kedelai mahal baru stok di keluarkan sehingga bisa meninggikan harga di pasaran. Ini menyangkut ekonomi kita. Kalau enggak mau keluarkan,

bongkar gudangnya. Masa ada barang dikekepin. Ini untuk jaga stbilitas ekonomi kita. Jangan main-main kalau situasi seperti ini,” tegas Hatta. Sementara itu, Menteri Perdagangan Gita Wirjawan menyatakan untuk mengantisipasi persediaan kedelai pihakanya sudah memberi izin pada Bulog untuk mendatangkan kedelai impor dari Amerika. “Arahan presiden dan wapres adalah untuk tidak mengkuotakuota. relaksasi secukupnya agar

stabilisasi tercapai,” tutur Gita. Gita menyatakan memang ada persediaan 300 ton kedelai. Namun, pemerintah tetap impor untuk mengantisipasi hingga akhir tahun. Indonesia, kata dia, membutuhkan 600 r ibu kedelai untuk persediaan. Soal harga, tutur dia, tergantung dengan gejolak nilai tukar rupiah saat ini. “Yang dari luar negeri ini kan terkait nilai tukar. Kalau nilai tukarnya bergejolak ya tentu harga bergejolak. Saya cukup yakin langkah yang sudahdiumumkanpemerintah dan policy instrument BI, akan bisa membantu stabilisasi nilai tukar. Termasuk menstabilkan nilai kedelai di pasar,” papar Gita. Gita menyatakan, pemerintah lebih mengkhawatirkan persediaan kedelai saat ini. Menyangkut harga, kata dia, disesuaikan dengan kestabilan nilai tukar uang. (jpnn)


Opini

4

Kendari Pos  Selasa, 3 September 2013

 + Jatah CPNS Sultra bertambah  - Ya, karena ada tambah-tambahnya bu  + Ribuan warga belum dapat jamkes  - Pakai herbal saja  + Pilkada Kolaka rawan masalah  - Itulah dinamika demokrasi

Tajuk Rencana Jatah CPNS STATEMEN dari Kemen PAN-RB yang mengatakan percayalah tidak ada KKN. Kemudian juga mengatakan, hangan percaya dengan calo, itu hanya spekulasi. Tidak ada garansi untuk lulus, siapa pun dia termasuk gubernur atau wali kota, kecuali yang menggaransi pelamar adalah dirinya sendiri. Jatah CPNS untuk Sultra sebanyak 703 orang seperti yang dijelaskan Kepala BKD Sultra, Hj Nur Endang di Jakarta. Setiap kabupaten punya kuota sesuai kebutuhan. Kemudian yang menentukan jurusan yang dibutuhkan adalah kabupaten/kota. Mencermati masalah penetuan formasi pasti di atas kertas sesuai dengan kebutuhan, itu yang dibuka bagi pelamar. Alasan itu memang benar, tetapi keadaan yang biasa dipraktikkan para pengambil kebijakan di BKD adalah sesuai kebutuhan keluarga. Demikian pula dengan statemen dari Kemen PAN-RB bahwa tidak akan ada calo dan KKN. Apakah itu benar tidak praktik nepotisme? Adakah orang jujur di negeri ini kalau yang menyangkut kebutuhan hidup masa depan seperti CPNS. Buktinya banyak pejabat yang tersandung korupsi. Jadi kalau dibilang tidak akan ada KKN, boleh dipercaya bahwa siapa yang pernah melihat ayam kencing. Begitu juga dengan sistem perekrutan CPNS. Malahan calon sudah bekerja setahun sebelumnya dalam menjaring calon pelamar. Selama ini ada bisik-bisik bahwa tugas calon mencari orang yang siap membayar ketentuan yang tersembunyi. Setelah semua sudah rampung, barulah dibuka formasi sesuai kebutuhan keluarga. Bisa dilihat kalau setiap tahun pelulusan CPNS kalau ditelusuri, pasti ada hubungan terkait dengan kalangan tertentu yang memiliki kebijakan mengatur sistem agar rapi mainannya. Sangat mustahil kalau dikatakan tidak ada KKN. Rata-rata pejabat di Indonesia memiliki keluarga, apa lagi kalau dianggap punya pengaruh yang berhubungan dengan CPN. Pasti di rumahnya sudah antre saudara, sepupuh sekali hingga sepupuh lain kali. Sebab kalau tidak mau membantu keluarga, yakin saja akan dicemooh, karena orang Indonesia bukan hidup invidual. Mungkin bisa mendekati kebenaran tidak ada calo dan KKN, apabila dalam perekrutan CPNS dites seperti ujian kompetensi guru. Bukan komputer kemudian peserta kerja, setelah selesai langsung diketahui nilanya. Namun kalau dibilang diperiksa komputer, itu hanya akal-akalan. Komputer itu manusia yang rakit, demikian pula hasil tes peserta CPNS disimpan beberap hari, otomatis akan masuk angin. Seharusnya kalau perekrutan CPNS tetap memperhatikan kualitas, dan sikap, karena mereka akan menjadi pelayan masyarakat. Kebanyakan di sejumlah instansi yang terjaring adalah keluarga pejabat yang senang dilayani. Begitu menjadi pegawai negara, otomatis harus melayani masyarakat, dan memang itulah tugas abdi negara dan abdi masyarakat. (***)

Dalam melaksanakan tugas jurnalistik, semua wartawan Harian Pagi Kendari Pos dibekali tanda pengenal. Untuk menghindari aksi-aksi tidak bertanggungjawab dari oknum tertentu, masyarakat yang merasa ragu atau mencurigai seseorang yang mengatasnamakan wartawan Kendari Pos segera menghubungi Kantor Redaksi Harian Kendari Pos.

Upacara Kematian sebagai Sebuah Tradisi

T

entu masih segar dalam ingatan ketika seorang Dai kecintaan masyarakat Indonesia berpulang kehadirat-Nya pada usia yang masih terbilang muda. Dai itu adalah Ustadz Jefri Al Buqhori. Jumat dini hari, beliau menghembuskan nafas terakhirnya, meninggalkan anak istri, keluarga, sahabat, dan orang-orang yang menyayangi dan disayanginya tanpa dapat dicegah. Sebagai seorang dai, beliau amat disayang dan dicintai oleh banyak orang karena kebersahajaan dan kerendahan hati yang dimilikinya. Gaya ceramahnya yang santai dan sosoknya yang membaur menarik simpati setiap orang sehingga mudah diterima di berbagai kalangan, mulai dari kalangan anak muda hingga kalangan orang tua. Namun, siapa yang dapat menolak takdir ketika Sang Pemilik kehidupan menghendaki mengambil kembali miliknya? Demikianlah yang terjadi pada diri Ustadz Jefri, seorang dai yang dicintai dan disayangi oleh banyak orang tidak dapat mencegah dan melarang ketika Tuhan hendak mengambilnya. Lautan massa yang mengantar kepergian beliau ke pemakaman toh tidak dapat mengembalikan Ustadz Jefri ke dunia sebab takdir Tuhan menghendaki lain. Kontrak hidup yang sudah disepakati telah tiba di titik akhir sehingga harus kembali kepada Penciptanya. Kematian Ustadz Jefri melahirkan sebuah renungan tentang arti dan makna hidup. Hidup yang dijalani oleh setiap manusia tidak ada yang bisa menebak hingga kapan akan berakhir. Tidak oleh seorang dokter ahli, paranormal, atau siapa pun. Ibarat sebuah panggung sandiwara, manusia hanya bisa memainkan peran yang sudah diskenariokan oleh Tuhan. Kapan gilirannya harus keluar dari panggung, maka tidak ada lagi alasan untuk tetap bertahan di atasnya. Seperti itulah gambaran tentang sebuah kehidupan. Hidup adalah bagaimana kita menjalani kewajiban-kewajiban sebagai mahluk yang bertanggung jawab. Beribadah, bersilaturrahim, bahkan mencari hiburan adalah bentuk kewajiban yang tidak boleh dilupakan. Beribadah merupakan bentuk ketaatan kita terhadap Sang Pencipta, bersilaturrahim terhadap sesama, dan mencari hiburan juga termasuk kewajiban untuk memberi rasa nyaman terhadap diri sendiri. Sebagai manusia, kita tidak boleh menyepelekan kondisi diri sendiri sebab itu adalah bentuk kesyukuran kita sebagai mahluk yang diciptakan dengan segala kelebihan yang belum tentu dimiliki oleh mahluk lain. Akhir dari suatu kehidupan adalah kematian. Kematian merupakan takdir Tuhan yang akan dihadapi oleh se-

Oleh : Uniawati tiap mahluk yang bernyawa. Kematian adalah risiko hidup yang harus diterima. Jika sudah tiba masanya, kematian tidak dapat dicegah atau dihindari dan akan mendatangi siapa pun tanpa mengenal status, usia, dan tempat. Oleh karena itu, sebagai mahluk yang bertaqwa, hendaknya mempersiapkan dan membekali diri menghadapi kematian karena ia bukanlah akhir dari segalanya, melainkan awal suatu kehidupan baru yang lebih kekal, tempat yang akan dituju oleh setiap insan cepat atau lambat untuk mempertanggungjawabkan segala perbuatan yang dilakukan semasa hidup. Kepercayaan dan keyakinan bahwa setiap kematian merupakan awal kehidupan baru yang lebih kekal memberi pengaruh yang kuat terhadap sikap orang-orang tertentu atau kelompok masyarakat tertentu dalam memandang suatu peristiwa kematian. Dalam kaca mata budaya, kematian merupakan sebuah fase lingkaran hidup manusia yang akan dilalui oleh setiap manusia yang hidup. Kematian adalah salah satu fakta sosial yang memiliki kerangka makna yang dilatarbelakangi oleh beberapa faktor, seperti tradisi. Tradisi itu sendiri munculnya sering tidak dipertanyakan lagi hakikat makna yang disandangnya, seperti makna dibalik upacara-upacara kematian yang diselenggarakan oleh pihak keluarga almarhum. Padahal upacara-upacara tersebut memiliki prinsip-prinsip yang menjelaskan sistem keyakinan mengapa suatu upacara perlu dilakukan, siapa partisipannya, bagaimana proses persiapan dan bentuk upacara itu dilakukan. Unsur-unsur yang merupakan prinsip yang harus diperhatikan di dalam melakukan upacara itu secara tradisi atau agama memiliki aturan (orde) yang disepakati bersama. Misalnya, upacara kematian. Di berbagai daerah, upacara kematian memiliki kekhasan masing-masing. Upacara kematian daerah Tana Toraja dengan Mandar tentu memiliki perbedaan dan kekhasan masing-masing. Demikian pula dengan daerah lainnya tentu memiliki kekhasan sendiri. Contohnya upacara kematian di daerah Muna dan Buton tidak luput dari kekhasan yang menjadi penanda kebudayaan mereka. Pada umumnya, upacara kematian diselenggarakan sejak mayat akan dimandikan, diberangkatkan ke kuburan hingga akan dikuburkan. Selanjutnya, pada hari-hari berikutnya akan diadakan tahlilan, yasinan (membaca surat Yasin), dan takziah untuk mendoakan

Pemimpin Umum : Milwan Lukman Pemimpin Redaksi : La Ode Diada Nebansi Redaktur Pelaksana : Ruslan Amrullah, Manan Rachman Koordinator Liputan : Abdi Mahatma Sekretaris Redaksi : Ariyani Arifin Dewan Redaksi : PP. Bittikaka, Benyamin Bittikaka, Milwan Lukman, M. Djufri Rachim, Sawaluddin Lakawa, Hasanuddin, Muhammad Sjaiful Redaktur : Luther Bittikaka, Awal Nurjadin, Darwin Sihombing, Emilia Ningsih Reporter : Sulis Setiarini, Linri Merinda, Arifuddin, Ulfah Sari Sakti, Sarfiayanti, Sri Wulaningsih • Koresponden : Awaluddin Usa (Raha-Muna), Syamsuddin (BaubauButon), Eritman Rahmat (Kolaka-Kolaka Utara), Hasruddin Laumara (Konawe), Herman (Konsel), Nuryadi (Bombana) La Ode Iman (Jakarta) • Fotografer : Suwarjono • Desain Grafis : Muh Hajar Siddiq • Karikatur : Arham Rasyid • Teknologi Informasi : Muh. Sahdar • Pracetak Iklan: Muhrisan (koordinator) • Pracetak Redaksi : Gunawan Candra (koordinator), Yusri Zubair, Samiruddin, Agus Setiawan • Ombudsman : M Djufri Rachim (Ketua), Ariyani Arifin (Sekretaris), Muhammad Sjaiful

arwah orang meninggal agar dilancarkan perjalannya menghadap Sang Khalik serta menghibur keluarga yang ditinggalkan agar tidak berada dalam kesedihan yang berkepanjangan. Pada hari ketiga, ketujuh, keempat puluh, dan keseratus setelah seseorang meninggal dunia diadakan pengajian atau baca-baca dengan mengundang kerabat dekat, tetangga, dan kenalan datang ke rumah duka untuk bersama-sama mendoakan almarhum. Makna dari segala rangkaian upacara kematian yang dilakukan selain untuk mengirimkan doa kepada arwah orang yang meninggal juga memberi peringatan terhadap orang-orang yang masih hidup agar senantiasa ingat akan datangnya kematian. Dengan mengingat dan menyadari bahwa setiap orang pada gilirannya akan mengalami kematian tentu mereka akan lebih banyak beribadah, lebih mengintrospeksi diri, mawas diri, dan banyak melakukan hal-hal yang tujuannya positif sebagai bekal di hari kemudian. Selain itu, takziah yang dilakukan pada minggu pertama setelah kematian bermakna memberikan hiburan dan dukungan moril bagi keluarga yang ditinggalkan agar kuat, sabar, tabah, dan mengikhlaskan kematian almarhum sebagai bentuk ketaatan kita kepada Sang Pencipta. Dalam tradisi beberapa kelompok masyarakat, khususnya di Sulawesi Tenggara, upacara kematian yang diselenggarakan berturut-turut sejak hari seseorang meninggal dunia mencapai puncaknya pada hari ketujuh, yakni upacara pelepasan. Pada hari itu, pihak keluarga yang sedang berduka mengundang sanak saudara, handaitaulan, dan para kenalannya untuk hadir bersama-sama memperingati hari ketujuh kepergian almarhum. Biasanya pada saat itu, pihak keluarga almarhum akan menyiapkan dan menyajikan makanan dan minuman bagi para undangan. Menyediakan makanan dan minuman bagi para undangan sesungguhnya adalah tindakan yang terpuji, tetapi perlu disadari satu hal bahwa perjamuan itu hendaknya janganlah terlalu berlebihan. Orang yang sedang ditimpa kesusahan atau kedukaan tidak boleh ditambahkan kesusahannya dengan menyiapkan jamuan yang berlebihan sebab hal itu akan memerlukan dana yang besar. Sesungguhnya, yang paling utama yang harus dilakukan oleh pihak keluarga almarhum adalah menyelesaikan segala sangkutan almarhum, berupa pinjaman, utang-utang, dan

wasiat jika memang ada dan mampu dilaksanakan. Suatu kekeliruan besar jika ada pihak-pihak tertentu yang menyelenggarakan upacara pelepasan dengan sebuah pesta besar-besaran layaknya pesta perkawinan. Perlu dipahami bahwa upacara pelepasan masih satu rangkaian dengan upacara kematian yang tentu masih diliputi suasana duka sehingga penyelenggaraan yang meriah tidak bersinergi dengan suasana duka yang seyogyanya masih menyelimuti pihak keluarga yang ditinggalkan. Pelaksanaan upacara-upacara ritual kematian yang dilandasi oleh sebuah tradisi tentu tidak ada salahnya sepanjang tidak bertentangan dengan agama. Bahkan hal itu harus tetap dijaga demi keberlangsungan hidup sebuah tradisi masyarakat agar tidak lekang oleh perkembangan zaman. Namun, perlu dicatat bahwa tradisi yang membawa pada kemudaratan atau kesusahan pada seseorang atau pihak-pihak tertentu hendaklah ditinjau ulang proses pelaksanaannya. Ada kalanya pula bahwa tindakan-tindakan yang dilakukan oleh pihak-pihak tertentu demi suatu kepentingan dengan mengatasnamakan tradisi adalah perbuatan yang tercela dan tidak bertanggung jawab. Seseorang yang menghargai sebuah tradisi tidak akan membawa kepentingan-kepentingan tertentu pada pelaksanaan suatu tradisi dalam masyarakat. Jadi, tradisi yang terkait dengan ritual kematian benar-benar berangkat dengan tujuan mendoakan almarhum agar mendapatkan tempat terbaik di sisi-Nya dan keluarga yang ditinggalkannya diberi ketabahan, kesabaran, dan keikhlasan menerima kepergian almarhum sebagai suatu bentuk ujian dan cobaan yang datang dari-Nya. Penulis adalah, staf Kantor Bahasa Provinsi Sulawesi Tenggara.

TERIMA OPINI Redaksi Kendari Pos menerima kiriman opini disertai foto penulis. Panjang opini minimal 3 halaman kwarto, spasi 1 Opini dimaksud adalah pendapat penulis. Referensi ilmiah/buku hanya sebagai pembanding. Tulisan opini belum pernah dan tidak akan diterbitkan di media lain Boleh diantar langsung ke redaksi Kendari Pos (Graha Pena Lt.3) dalam bentuk soft copy. Boleh juga via email: bumianoa@gmail.com

Pembina : HM Alwi Hamu, PP.Bittikaka, H.Syamsu Nur • Komisaris Utama : H.Ridwan Arif • Komisaris : Jerry Bittikaka, Denny Ari, Benyamin B, Purwanto Sanam • Direktur Utama : Milwan Lukman • Direktur : Haeruddin • Wakil Direktur Bisnis : Hasanuddin • Wakil Direktur Produksi & PSDM : Sawaluddin Lakawa • Manager Keuangan : Agus Tranhadi • Manager Iklan/Sponsorship : Nursyamsi Abidin• Manager Event & Promosi : Muhammad Akhbar • Manager Sirkulasi : Victor Bittikaka• Manager Umum : St.Ganefo • Manager Personalia/Legal : Marjani • Asisten Manager : Paulina Tambing (Keuangan), Ratna Sari (Sirkulasi) • Percetakan : PT Fajar Utama Intermedia Cabang Kendari • Penerbit : PT Media Kita Sejahtera, SIUPP : SK/Menpen No.191/SK/Menpen, SIUPP/B.I/1986/Tanggal 25 Juni 1986 No.131/Ditjen PPG/K/1995 Tanggal 3 Agustus 1995, No 42/Ditjen/PPG/K/1996 Tanggal 12 April 1996, Terbit Sejak Tanggal 6 Juni 1970. Alamat Redaksi / Tata Usaha : Jl. Malik Raya No. 50 Telp. Red. : (0401) 3126513 • Faks. Red. : (0401) 3126512, Faks. Bisnis & Keuangan : (0401) 3123771 • e-mail : bumianoa@gmail.com (0401)-3126515, Telp. Iklan : (0401)-3126110, Sirkulasi : (0401)-3126515, Fax (0401)-3126512. Alamat Biro : BAUBAU: Jl. Imam Bonjol No. Tlp (0402)2826129/085241854000 • Radar Kolaka : Jl. Sutomo • Alamat Agen: RAHA: Jl. Lakilaponto, Tlp (0403)-21538 • POMALAA: Jl. Nusantara No. 28 Tlp.(0405)-310105 • KONAWE (Unaaha): Halide, Jl. Sandela No.129 Tlp.(0408)-21506 • BOMBANA (Rumbia): Tajudin Tlp/HP:085241659216, Aswin HP:085241605817 • Kota Kendari : KAMPUNG SALO: Mintarsih • SODOHOA: Hamisu, Tlp. 3125723 • TIPULU: Yusuf Tumora, Tlp.3127924 • WUAWUA: Rusli, Tlp.3193008 • MANDONGA: Theresia, Tlp.3122393 • PUWATU: Usman, Tlp. 3007069 • PERUMNAS: Incang, Tlp.3192061 • ANDUONOHU: Maxi, Tlp.3125474 • Bank: BRI Cabang Kendari: 2.0192.01.008593.50.1 (BRITAMA) • Alamat Perwakilan : • JAKARTA : Doedoe, Graha 19 Fajar Group, Jl. Kebayoran Lama pal 7 No.17 Jakarta Selatan, Tlp/HP 081316555912 • SURABAYA : Jl. Basuki Rachmad 129 - 137, Gedung Mandiri Lantai 5/ Ruangan 501 Surabaya, Telp. (031) 5465239, Fax: (031) 5323674 • MAKASSAR : Dravida, Toddopuli VI, Jl. Borong Indah, Perumahan Mutiara Panakukang No.18 Makassar, Tlp/HP 085241961700 • Biro Baubau-Buton-Wakatobi : Syamsuddin • Radar Kolaka : — • Harga Langganan : Kota Kendari Rp 97.500/Bulan, Luar Kota: Rp 100.000/Bulan termasuk ongkos kirim, Eceran dalam Kota : Rp 4.500,-/Eksp • Eceran Daerah : Rp. —,-/Eksp.


Politika

Kendari Pos | Selasa, 3 September 2013

5

PPRN Pendukung Sabri Illegal Kendari,KP Keputusan pasangan Shabri Manomang-Sainal Amrin (SAS) mengajukan dukungan dari PPRN versi Amelia Yani ke KPU Kolaka sebagai syarat mendaftar jadui kandidat Bupati dan Wakil Bupati hampir pasti akan sia-sia dan berpotensi besar mengganjal pasangan itu untuk bertarung di Pilkada. PPRN yang diakui negara saat ini hanyalah satu yakni yang di level DPP-nya itu dipimpin H Rouchin, dan parpol itu sudah memberikan dukungan kepada pasangan Ah-

mad Safei-Jayadi. Ini berarti, pleno penetapan calon yang akan dilakukan KPU Kolaka, 5 September nanti sangat mungkin menggugurkan satu atau dua pasangan calon, dari enam pasangan kandidat yang sudah mendaftar. “Kami sudah konsultasikan soal PPRN ke Kemenkumham dan hasilnya memang versi Amelia itu tidak diakui. Tapi untuk sementara kami belum bisa mengatakan kalau pasangan Shabri akan gugur, nanti dilihat dalam penetapan calon 5 September nanti,” Divisi Hukum

Tina Taridala

dan Pengawasan KPU Sultra, Tina Taridala, kemarin. Tina bercerita jika belum lama ini pihaknya memang melakukan verifikasi ke Kemenkumham bersama KPU Kolaka, tepatnya tanggal 23 Agustus 2013 lalu. Di lembaga pimpinan Amir Syamsuddin tersebut, KPU disodorkan SK KemenkumHAM No M.HH-17. AH.11.01 Tahun 2011 memutuskan susunan pengurus DPP PPRN Periode 2011-2016 dengan Dewan Pembina Nasional,DR Sultan Raja DL Sitorus dan H Rouchin sebagai Ketua

Parpol Islam Ditantang Koalisi Jelang Pilpres 2014 Jakarta, KP Wacana koalisi partai Islam di pemilihan presiden (Pilpres) 2014 kembali mengemuka. Pasalnya, dengan bersatunya sejumlah parpol Islam yang menjadi peserta pemilu tahun depan akan bisa memberikan kendaraan baru bagi capres alternatif untuk bertarung digelanggang Pilpres 2014 bersama capres partai-partai berbasis nasionalis. Menanggapi wacana tersebut, Pengamat politik Point Indonesia Karel Harto Susetyo mengatakan, wacana koalisi antar partai Islam yang sebelumnya tidak pernah terjadi dalam pertarungan Pilpres di Indonesia akan menjadi terobosan baru dan sarana alternatif bagi capres independen. “Pada 2014 merupakan momentum menarik dan cukup bagus bagi parpol Islam peserta pemilu untuk bisa bersatu, minimal di tingkat pemilihan presiden. Itu akan sangat menarik dan diperhitungkan jika mereka bersatu dan mengusung tokoh yang sama untuk Pilpres tahun depan,” ujarnya, kemarin. Karel menyebutkan, sebetulnya ada beberapa nama yang layak diusung koalisi parpol Islam seperti mantan Ketua Mahkamah Kontitusi (MK)

◊ Baca Parpol... Hal.8 INT/KP

Parpol-parpol Islam ditempatkan hanya pada posisi tengah dalam berbagai survey untuk Pemilu 2014 nanti. Ini membuat mereka diramalkan sulit mengusung Capres sendiri kecuali dengan cara berkoalisi. Gambar ini diambil saat sebuah parpol berbasis Islam menggelar acara akbar di Gelora Bung Karno. Massa dari parpol ini adalah aset yang penting untuk dipertahankan.

Siti Nuraeni Ganti Andi Sahibuddin

IST/KP

Pelantikan salah satu anggota KPU Kolaka mengantikan Andi Sahibuddin yang kini jadi anggota KPU Sultra. Pengambilan sumpah dilakukan Ketua KPU Sultra, Hidayatullah. Kendari,KP Pleno penetapan PAW mantan Ketua KPU Kolaka, Andi Sahibuddin yang saat ini menjadi anggota KPU Sultra telah berlangsung Sabtu malam (31/8) di Kantor KPU Sultra. Berdasarkan hasil pleno tersebut, ditetapkan Dra Siti Nuraeni sebagai PAW Andi Sahibuddin. Penetapan itu tertuang dalam SK No 68/Kpts/KPU Prov.026/Tahun 2013. Sesaat sebelum acara pelantikan kemarin (2/9) sekitar pukul 13.00 wita di Aula Kantor KPU Sultra, Ketua KPU Sultra, Hidayatullah menuturkan alasan pihaknya memilih Siti Nuraeni dibanding dua orang lainnya yang mengikuti fit and proper test yaitu karena yang bersangkutan merupakan mantan anggota KPU Kolaka tahun 2003-2008 dan kembali mendaftar tahun 2009 lalu,sehingga beliau dianggap sangat memahami dan menguasai Tupoksi KPU. “Dengan terpilihnya ibu Dra Siti Nuraeni yang telah cuti sebagai PNS, kami berharap dapat bersama-sama komisioner lainnya menyukseskan agenda Pilkada Kolaka dan Pileg,” tutur Hidayatullah. Adapun agenda Pilkada Kolaka yang dimaksud rincinya meliputi penetapan daftar calon tetap (DCT), pemungutan dan rekapitulasi suara CabupCawabup Kolaka serta pen-

etapan calon terpilih. Sedangkan agenda Pileg sampai akhir masa jabatan KPU Kolaka per Januari 2014 meliputi daftar pemilih tetap (DPT) dan kampanye Pileg. “Karena itu dengan masuknya ibu Siti Nuraeni semakin melengkapi tugas fungsional empat komisioner KPU Kolaka, sekaligus menjadi bagian kesolidan KPU Kolaka. Intinya proses PAW yang cepat di KPU Kolaka, sebagai bagian memperkuat pengambilan keputusan, yang mana dalam aturan KPU, pengambilan keputusan minimal dihadiri empat orang dan disepakati tiga orang,” rinci Mantan Anggota KPU Kota Kendari ini. (fas)

Bawaslu Siap Awasi Dana Kampanye Caleg Kendari, KP Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Sultra siap mengawasi penggunaan dana kampanye caleg setelah draft regulasi yang mengharuskan setiap caleg melaporkan dana kampanye akhirnya diberlakukan. Jika sebelumnya hanya partai politik (parpol) saja yang wajib melaporkan dana kampanye, maka pada pemilu 2014 calegpun diharuskan membuat laporan penggunaan dana kampanye. Kendati demikian, yang wajib melaporkan hasil penggunaan dana kampanye pada penyelenggara pemilu hanyalah parpol sedangkan pelaporan dana caleg mekanismenya diserahkan melalui parpol. “Sebagai lembaga pengawas pemilu bawaslu siap memantau penggunaan dana kampanye para caleg,”jelas anggota Bawaslu Sultra, Munsir Salam kepada Kendari Pos, Senin (2/9) kemarin. Audit dana kampanye caleg wajib dilakukan kata Munsir, apalagi menjelang Pemilu, mulai tampak persaingan caleg menarik minat wajib pilih mulai dari perang baliho, iklan di media massa dan kegiatan kampanye caleg. Khusus yang satu ini, harus dipasti-

◊ Baca Bawaslu... Hal.8

DPP. “Sementara versi Amelia Yani tidak diakui,” ungkap Tina. Dukungan PPRN versi DL Sitotrus di Pilkada Kabupaten Kolaka lanjutnya diberikan kepada Ahmad Safei sebaliknya versi Amelia Ahmad Yani diberikan kepada Shabri Manomang yang maju berpasangan dengan Sainal Amrin, anggota DPRD Kolaka dari PDP. Selain PPRN versi Amelia, pasangan ini juga diusung Hanura. Uniknya, partai asal Sainal justru mengusung pasangan Amir Sahaka-Parmin Datsir. “Nanti kita

lihat pada saat penetapan calon oleh KPU Kolaka,” kata komisioner perempuan ini. Saat di Kemenkumham, lanjut Koorda Konsel, Bombana dan Baubau ini, mereka tidak mendapat banyak penjelasan lagi soal PPRN karena itu telah menjadi jelas. Mereka tidak diberikan berita acara verifikasi, tetapi hanya memberikan SK pengesahan kepengurusan DPP yang sah. “Adapun kabarnya versi Amelia

◊ Baca PPRN... Hal.8

Staf Sekertariat KPU Kota Dievalusi Kasus Bilik Suara Jadi Barang Bekas Kendari,KP KPU Sultra masih belum bisa mengerti bagaimana bisa puluhan bilik suara milik KPU Kota Kendari yang tersimpan di gudang mendadak ditemukan di tempat pengumpul barang bekas dan sudah dijual seseorang. Tanpa bermaksud menyalahkan siapapun, KPU Sultra memilih langkah bijaksana dengan melakukan evaluasi terhadap barang-barang inventaris masing-masing Sekretariat KPU kabupaten/ kota se-Sultra. “Kami telah meminta KPU Kota Kendari untuk melaporkan hal tersebut ke kepolisian. Hal ini sekaligus sebagai bahan evaluasi intern KPU bahwa ada pengawasan logistik yang longgar, apalagi bilik dan kotak suara termasuk logistik yang mahal dan merupakan kelengkapan Pemilu yang akan dihitung untuk ditambah jika terdapat kerusakan,” kata Ketua

KPU Sultra, Hidayatullah. Olehnya itu, Ketua KNPI Sultra ini mengaku telah meminta Sekretaris KPU Sultra untuk mengundang sekretariat KPU kabupaten/kota, guna menginventarisir logistik dan perbaikan pengawasan keamanan logistik. “Yang perlu di evaluasi lebih ketat yaitu pengamanan intern, sehingga petugas pengamanan yang dibiayai melalui APBN dapat kembali diintensifkan. Selain kami juga akan melakukan MoU dengan Kepolisian, karena sebelumnya KPU RI juga telah melakukan MoU dengan POLRI,” jelasnya. Mantan anggota KPU Kota Kendari juga kembali mengingatkan bahwa barang milik negara kalau tidak digunakan maka akan dilelang dan uangnya akan masuk ke kas negara. Selain itu kalau pun rusak, ada mekanisme berita acara pemusnahan atau pelelangan. “Jika terbukti ada unsur kesengajaan dalam hilangnya aset negara atau logistik Pemilu itu, sanksinya selain hukum, pelaku akan dikeluarkan dari KPU,” ingatnya.(fas)

KPU Minta Baliho Caleg Segera Dicabut Jakarta, KP Peraturan KPU Nomor 15 Tahun 2013, tentang Pedoman Pelaksanaan Kampanye sudah disosialisasikan kepada parpol dan Caleg di seluruh Indonesia. Aturan yang membatasi area kampanye dari para Caleg itu akan efektif berlaku 22 September ini. Makanya Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) berharap partai politik dan calon anggota legislatif (caleg) menertibkan sendiri alat peraga kampanye yang melanggar aturan. KPU hanya memberi toleransi selama satu bulan sejak ditetapkannya Peraturan KPU Nomor 15 Tahun 2013, tentang Pedoman Pelaksanaan Kampanye, yakni pada 22 Agustus 2013. “Satu bulan ini kami meminta partai politik dan para caleg untuk dapat menertibkan sendiri alat peraga kampanye yang melanggar aturan,” ujar Ketua KPU RI Husni Kamil Manik, di Jakarta, Senin (2/9) lalu. Menurutnya, jika dalam satu bulan setelah masa toleransi berakhir dan KPU masih menemukan adanya alat

peraga yang melanggar, maka KPU akan segera menertibkannya. Namun penertiban dilakukan oleh pemerintah daerah (Pemda). KPU, kata Husni, akan segera memberikan sosialisasi kepada partai politik tentang revisi aturan kampanye tersebut. Setelah mendapatkan sosialisasi, partai politik diharapkan dapat melakukan sosialisasi kepada para calegnya di semua tingkatan. “Nanti sebelum dilakukan penertiban dikasih peringatan terlebih dulu. Jika partai politik atau caleg tidak mau menurunkannya, baru dilakukan penertiban,” ujarnya. KPU RI kata Husni berkoordinasi dengan Kementerian Dalam Negeri untuk penertiban alat peraga kampanye yang melanggar aturan tersebut. “Kami akan sampaikan surat edaran ke Kementerian Dalam Negeri. Nanti dari sana yang akan meneruskan ke pemerintah daerah di seluruh Indonesia untuk penertibannya,” kata Husni. Salah satu poin penting dalam revisi aturan kampanye tersebut yakni adanya

◊ Baca KPU... Hal.8


email : bumianoa@gmail.com

Kendari Pos | Selasa, 3 September 2013

Aryanto Haeba

Melawan!

Anggap Bukan PNS Pemkab Konawe

Unaaha, KP Pencopotan jabatan Aryanto Haeba sebagai Sekretaris KPU Konawe oleh pemerintahan Kery-Parinringi mendapatkan reaksi. Selaku korban, Aryanto mengaku telah diperlakukan semena-mena dalam mutasi pejabat yang pelantikannya dilakukan Sabtu (31/8) lalu. Ia menilai, pemerintah Konawe khususnya Badan Kepegawaian Daerah (BKD) tidak bisa asal copot, karena ia adalah Pegawai Negeri Sipil (PNS) jalur vertikal. Saat di temui di ruang kerjanya kemarin, Aryanto Haeba mengaku kaget dan merasa belum bisa menerima hasil mutasi dirinya ke sekretariat provinsi. “Jujur saja, saya belum terima kalau pemerintah di sini memutasi saya ke Provinsi. Itu karena posisi saya saat ini adalah PNS vertikal. Jadi tidak ada hak BKD sini untuk memindahkan saya, karena tidak sesuai prosedural. Kalau sudah terlanjur berarti sudah menyalahi aturan,” ujarnya.

Aryanto menuturkan, sudah mempelajari pedoman prosedur kepegawaian di KPU. Katanya, prosedur penggantian dirinya harus ada jalur koordinasi dari sekretariat KPU provinsi dan kemudian mendapatkan persetujuan oleh Sekretaris Jendral (Sekjen) KPU RI. “Saya ini PNS vertikal, jadi jalur koordinasi pergantian saya juga harus vertikal. Terkait pengusulan perhentian diri dilakukan kalau misalnya saya sudah pensiun atau mengundurkan diri,” jelasnya sambil memperlihatkan pedoman kepegawaian KPU. Haryanto juga mengakui, kalau pengangkatan dirinya untuk menjadi PNS memang direkrut dari Pemda Konawe. Namun sesuai SK Sekjen KPU, PNS daerah yang menjabat sekretaris KPU bisa mengusulkan diri untuk menjadi PNS vertikal. “Saya kemudian mengusulkan diri pada Sekjen untuk menjadi PNS vertikal. Tertanggal 1 Februari 2013 lalu saya resmi menjadi PNS vertikal dengan adanya SK Sekjen KPU RI,” terangnya. Selain itu katanya, ia belum tahu ke provin-

Aryanto Haeba

Baca MELAWAN di Hal 7

Pencairan BLSM Masih Sepi Baubau, KP Pencairan Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM) tahap kedua sebagai kompensasi atas kebijakan pemerintah menaikan harga BBM sudah mulai dicairkan, Senin (2/9). Meski demikian dihari pertama pencairan BLSM di Kantor Pos Kota Baubau belum terlihat antusias masyarakat yang datang melakukan pencairan kompensasi tersebut. Sampai dengan pukul 11.00 Wita tidak terlihat tanda-tanda antrian masyarakat yang memadati lokasi pencairan dana. Tenda yang didirikan oleh kantor pos sebagai lokasi antrian masyarakat sepi pengunjung. Kepala Pos Kota Baubau, Sahruddin menjelaskan pihaknya telah melayangkan surat kepada pemerintah Kota Baubau sampai ditingkat camat dan lurah akhir pekan lalu untuk menyampaikan jadwal pencairan dana BLSM kepada masyarakat penerima bantuan. Targetnya pencairan dana tersebut akan terealisasi seluruhnya sampai tanggal 31 Sebtember mendatang. “Kita disini melayani empat kabupaten/kota diantaranya Kota Baubau, Wakatobi, Buton dan Buton Utara meski targetnya sampai 31 Sebtember namun jadwal pencairan secara nasional dilakukan sampai 2 Desember,” tuturnya. Berdasarkan jadwal yang telah ditetapkan, pencairan BLSM di Kota Baubau mulai dilakukan sejak 2 - 7 Sebtember. Jika masih ada yang belum melakukan pencairan akan dilanjutkan pada tanggal 9 - 11 Sebtember. “Sedangkan untuk Kabupaten Buton, Wakatobi dan Buton Utara jadwal pencairannya se-

Calhaj Kolut Berangkat 3 Oktober

mentara dalam penyusunan,” tambahnya. Terkait kondisi kantor pos yang tidak terlihat antrian yang begitu padat dikarenakan pihaknya telah menyusun jadwal pencairan untuk masing-masing kelurahan yang tersebar di tujuh kecamatan yang ada di Kota Baubau. Setiap hari

Baca MASIH SEPI di Hal 7

Lasusua,KP Calon Jamaah Haji (Calhaj) Kolaka Utara yang akan bertolak ke Mekkah, hanya berjumlah 29 orang. Sejatinya jumlah tersebut sebanyak 70 orang, namun karena adanya pengurangan kuota dari pusat, sehingga yang mendapat kesempatan tak sampai seperduanya. Rencananya ke 29 calhaj itu akan bertolak meninggalkan Kolut mulai 3 Oktober mendatang. Kepala Kementerian Agama Kolaka Utara, Muslimin Nur yang ditemui kemarin mengatakan sesuai jadwal tanggal 3 Oktober nanti Calhaj Kolut akan bertolak menuju Makassar. Nanti 5 Oktober katanya dari Makassar baru bertolak ke Mekkah. ‘’Calhaj Kolut akan bergabung dengan Cal-

haj Kolaka dan Calhaj dari Sulawesi Selatan dengan menggunakan penerbangan kloter 28. Mereka akan menginap di asrama haji Makassar nantinya,” ujarnya. Soal pengurangan Kuota jamaah haji kata Muslimin, Calhaj Kolut yang batal berangkat dapat menerima dengan ikhlas atas tertundanya keberangkatan. “Kami sudah sosialisasikan dan mereka rata-rata sudah tahu tentang adanya pengurangan kuota. Apalagi nomor porsi calhaj ditentukan oleh pusat, bukan oleh kami,” ujarnya. Dari daftar di Depag Kolut, Calhaj terbanyak berasal dari Kecamatan Lasusua yakni 13 calhaj. Sementara Kecamatan Wawo, Watunohu dan Pakue Tengah hanya memberangkatkan masing-masing seorang Calhaj. (k6)


7

Kendari Pos | Selasa, 3 September 2013

Muna Barat Masuk Agenda Sidang Rapat DPR RI dan Mendagri Raha, KP Pemkab Muna menghimbau kepada masyarakat Muna Barat, untuk tidak melakukan aksi-aksi berlebihan untuk menyuarakan pemekaran wilayah tersebut. Pemkab konsisten untuk memperjuangkan pemisahan wilayah tersebut dari Muna. Bupati Muna LM Baharuddin dan Sekda Muna Nurdin Pamone SH, tengah berada di Jakarta mengkonfirmasi waktu di komisi II DPR-RI dan Kemendagri terkait pelaksaan Rapat Dengar Pendapat (RDP) Muna Barat dan Kota Raha. Fajar Fariki, Kabid Kewaspadaan Nasional Badan Kesatuan

Bangsa (Kesbang) Muna, menghimbau, agar masyarakat Muna Barat tidak lagi melakukan aksi unjuk rasa, jangan sampai mempengaruhi komitmen yang sudah ada. Untuk pembahasan usulan DOB di Sultra sudah masuk agenda sidang tahun ini. Tinggal menunggu kesesuaian waktu antara Mendagri dan Komisi II DPR-RI. Gubernur Sultra juga sangat mendukung pembentukan Kabupaten Muna Barat. “Saya sudah sampaikan ke Bupati terkait rencana aksi masyarakat di Muna Barat. Bupati menyampaikan usulan DOB Sultra sudah masuk agenda, tinggal menunggu waktu saja kapan dijadwalkan untuk dilakukan pembahasan,”terangnya. Pemkab Muna, kata dia, tidak berniat menghalangi aspirasi

yang disalurkan oleh masyarakat. Aspirasi masyarakat Mubar, juga merupakan keinginan Pemkab Muna. “Bupati telah berulangkali menyampaikan, pemekaran Muna Barat adalah salah satu cara untuk mensejahterakan masyarakat, mendekatkan pelayanan dan mempercepat akselerasi pembangunan fisik. Dengan wilayah Muna yang luas, satu-satunya cara memang harus mekar,” tegasnya menyampaikan pesan Bupati. Pemkab, lanjut dia, sudah berupaya maksimal untuk memperjuangkan pembentukan daerah baru di Muna. Bola pemekaran saat ini berada di Pemerintah Pusat. “Kita sudah penuhi semua persyaratan, termasuk pelunasan dana hibah ke Butur,”tegasnya.(awn/awl)

Warga Miskin Keciprat Bantuan PKH Baubau, KP Dinas Sosial dan Tenaga Kerja Kota Baubau keciprat bantuan dari Kementerian Sosial melalui Program Keluarga Harapan (PKH). Program tersebut direalisasikan dengan memberikan bantuan langsung tunai kepada rumah tangga miskin yang memenuhi kriteria. Kadis Sosial dan Tenaga Kerja, Drs Tadjri Madi Rashid menjelaskan bantuan tersebut diperuntukan sebagai upaya meningkatkan sumber daya manusia terutama pada kelompok masyarakat miskin. “Untuk Sulawesi Tenggara yang menda-

pat program ini ada enam daerah dan Kota Baubau masuk wilayah nomor dua sekaligus yang pertama kalinya, karena tahun sebelumnya hanya Kota Kendari yang dapat,” tuturnya. Bantuan tersebut diprioritaskan kepada janda miskin yang memiliki anggota keluarga yang masih anak usia sekolah dasar termasuk ibu yang sementara menyusui atau hamil. Nantinya bantuan tersebut akan dimanfaatkan untuk meningkatkan kualitas SDM agar bisa keluar dari kungkungan kemiskinan.

Terkait alokasi bantuan yang akan diterima sampai saat ini belum ada jumlah kuota rumah tangga sasaran setiap daerah. Pasalnya dinas tenaga kerja Kota Baubau juga masih menunggu perintah agar melakukan Rapat Kordinasi (Rakor) untuk tingkat Kota Baubau. Nantinya bantuan tersebut akan langsung diterima di Kantor Pos oleh masing-masing penerima bantuan dan tidak dapat diwakili. Sementara besaran bantuan yang akan diperoleh untuk setiap rumah tangga sasaran berkisar antara Rp 1,2 juta - 1,8 juta perbulannya. (Ode/awl)

ak ada perbedaan dengan data jumlah penerima BLSM ditahap pertama. Dari jumlah tersebut terealisasi ditahap pertama mencapai 99 persen dengan rincian masingmasing Kota Baubau 7.241 RTS daya serap alokasi BLSM 96,60 persen atau Rp 2.172.300.000, Kabupaten Buton 15.925 RTS daya serap alokasi 99.73 persen atau Rp 4.777.500.00, Kabupaten Buton Utara 5.200 RTS dengan

daya serap alokasi BLSM 99.79 persen atau Rp 1.560.000.000 dan Kabupaten Wakatobi 6.941 RTS dengan daya serap alokasi 99,38 persen atau Rp 2.082.300.000. “Bagi masyarakat yang belum menerima BLSM ditahap pertama bisa melakukan pencairan sekaligus dengan tahap kedua, batasnya sampai 2 Desember jika tidak dicairkan maka dinyatakan hangus,” tukasnya.(Ode/ awl)

menelpon, agar saya jangan dulu terpancing dengan penonjoban itu. Saya disuruh fokus saja urus tahapan,” pungkasnya sambil mengatakan ia baru saja ditelpon oleh Wasil Sida, Kabag Program dan SDM sekretariat KPU Provinsi. Seperti diketahui posisi Aryanto

sebagai Sekretaris KPU digantikan oleh Haerudin dari Kesbangpol Konawe. Sayang pihak BKD, Kasubid Formasi dan Jabatan, Syarullah yang ditemui kemarin enggan berkomentar. “Mohon maaf saya tidak bisa kasih informasi. Nanti tunggu kepala BKD saja yang komentar,” pintanya. (cr5/awl)

Masih Sepi... dijadwalkan lima hingga tujuh kelurahan yang datang melakukan pencairan agar tidak terjadi antrian yang padat seperti pencairan pada tahap pertama. Dia menambahkan berdasarkan data yang ada untuk di Kota Baubau jumlah penerima kompensasi BLSM mencapai 7.485 RTS, sementara di Kabupaten Buton Utara 5.211 RTS, Kabupaten Buton 15.982 dan Wakatobi 6.984 RTS. Jumlah tersebut tid-

Melawan... si itu mau ke mana. “Saya memang sudah tahu kalau dipindahkan ke provinsi, katanya jadi staf. Tapi kemudian saya bingung, ke sana itu mau kemana. Sebab dari provinsi juga belum ada surat keterangan saya mau ditempatkan dimana. Namun dari KPU provinsi tadi sudah

Jaksa Bidik Dana Panjar 2007 Andoolo, KP Dugaan aroma korupsi penggunaan dana panjar di sebuah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Konawe Selatan kini dalam incaran Kejari Andoolo. Surat perintah dimulainya penyelidikan (SPDP) telah dikeluarkan untuk mengungkap kasus tersebut. Kabar itu dibenarkan Kasipidsus Kejari Andoolo, Sugiatno Migano, SH, kemarin. Katanya Surat perintah bernomor Print-03/R.3.18/ FD.1/09/2013 untuk mengungkap kasus dana panjar yang dilakukan salah seorang mantan pejabat di sebuah SKPD Kabupaten Konawe Selatan yang kini menjadi staf ahli

di pemerintah Provinsi Sultra. Meskipun demikian, ia enggan menyebutkan siapa pelaku dugaan korupsi di instansi yang dimaksud. ‘’Pihak kejaksaan tengah melakukan penyelidikan sesuai dengan sprindik yang dikeluarkan. Kita belum bisa sampaikan dinas yang dimaksud, yang intinya kasus ini merupakan kasus dana panjar tahun 2007,” katanya seraya menyebut inisial AH yang saat ini menjadi staf ahli di Pemprov yang akan dimintai keterangan. Penyelidikan tersebut sesuai dengan hasil temuan dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) yang terindikasi beraroma korupsi, sehingga jaksa ingin melakukan pen-

elusuran kasus itu. Sebab hasil temuan yang dilakukan oleh BPK belum dikembalikan. “Rekomendasi dari BPK, dana tersebut belum dikembalikan, sehingga itu yang akan kita dalami,” ujarnya tanpa menyebutkan nominal temuan dari BPK. Bagaimana dengan kasus dugaan korupsi di Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) yang belum di tuntaskan? Menurut Sugiatno kasus itu juga tengah didalami pemeriksaan saksi-saksinya. Penggunaan dana kluster Minapolitan di Tinanggea sebesar Rp 1,7 miliar itu masih dikaji penambahan tersangkanya. (cr7/awl)

Pencapaian PAD Konut Masih Minim Wanggudu, KP Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Bupati Konawe Utara, Aswad Sulaiman tentang penggunaan anggaran tahun 2012,sudah disampaikan pertengahan Agustus lalu. Itulah yang membuat dua fraksi di DPRD Konut, menyampaikan pandangan umum mereka dalam rapat paripurna, kemarin. Fraksi Madani yang beranggotakan 12 anggota legislatif tersebut melalui Jubirnya, Iskandar Mekuo, menilai pencapaian Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor pajak dan retribusi oleh pemerintah Konut belum optimal. Hal itu disebabkan karena masih ada beberapa jenis pajak yang belum diperdayakan. Selain itu semua jenis perizinan menurut fraksi ini seharusnya dialihkan ke Badan Penyelenggara Perizinan dan Penanaman Modal untuk menjamin akuntabilitas dan transparansi dalam pengelolaannya. “Pencapaian PAD dari sektor pajak belum optimal. Menurut kami pa-

jak hotel, parkir, dan beberapa pajak lainnya belum memberikan kontribusi. Padahal pajak-pajak tersebut sudah diperdakan atau sudah memiliki payung hukum,” kata Iskandar, dalam siaran persnya kemarin. Untuk Raperda tentang bangunan gedung, fraksi Madani menginginkan agar dikaji lebih teliti baik dari segi akademis maupun dari segi kontruksi. Sementara itu, fraksi Bahteramas dengan jubir, H Rudin mengharapkan Pemda Konut memaksimalkan sektor unggulan untuk mencapai target PAD yang cukup besar sehingga menciptakan defisit dari tahun ketahun. Sektor unggulan yang dimaksud adalah pertambangan, perkebunan, kehutanan, kelautan dan pertanian. Fraksi ini juga memberikan penghargaan kepada SKPD yang pencapaian PAD melebihi target. “Dari tahun 2011-2012 target PAD meningkat. Target yang besar ini memberikan defisit sepanjang tahun. Ini harus menjadi perhatian serius bagi kita semua. Diharapkan Pemerintah bisa mengawal kegiatan pada sektor unggulan kita agar target

PAD kedepan bisa tercapai,” ungkap H Rudin. Menjawab pandangan umum kedua fraksi DPRD Konut tersebut, Bupati Aswad Sulaiman mengatakan belum optimalnya PAD dari sektor pajak dan retribusi disebabkan karena belum dilaksanakannya beberapa perda terkait hal tersebut. Dari sisi perizinan, Pemda setempat sudah komitmen untuk memokuskan pengelolaannya ke Badan Perizinan dan Penanaman Modal. Terjadinya defisit yang berkepanjangan terhadap keuangan daerah Konut menurut Aswad disebabkan karena belum optimalnya kinerja masingmasing SKPD yang menjadi sektor unggulan pencapaian PAD. Selain itu terjadinya situasi usaha yang tidak kondusif yang dialami para pengusaha sebagai subyek dan objek penerimaan PAD. “Namun kedepan, pemerintah kabupaten Konut berkomitmen untuk terus meningkatkan dan mengoptimalkan pengelolaan PAD. Caranya mendorong efektifitas dan kinerja SKPD pengelola,” kata Aswad. (cr5)


8

Kendari Pos | Selasa, 3 September 2013

Pencapresan Dahlan Iskan (DI) terus mendapat dukungan masyarakat. Pembentukan Relawan Indonesia menjalan di berbagai daerah saat ini. Gambar ini diambil ketika Menteri BUMN, Dahlan Iskan, menjadi bintang dalam acara Deklarasi dan Pembacaan Ikrar Relawan Demi Indonesia (ReDI) se Indonesia di lapangan Sport Centre Pantai Panjang, Kota Bengkulu, Minggu (1/9) pagi. Acara itu dihadiri sekitar 50.000 massa tumplek blek. Ramainya masyarakat dan animo warga untuk menjadi relawan DI menunjukan tingginya harapan masyartakat kepada pria asal Magetan ini untuk menjadi pemimpin Indonesia tahun 2014 nanti. Jalan itu kini dirintis dengan menjadi salah satu peserta konvensi PD.

KPU... ketentuan bahwa hanya partai politik yang dibolehkan memasang baliho, billboard, reklame, banner. Itupun hanya satu unit untuk satu desa/kelurahan atau sebutan lain. Selain itu, bagi calon anggota DPR, DPD dan DPRD hanya dibolehkan memasang spanduk dengan ketentuan satu unit pada satu zona atau wilayah yang ditetapkan pemerintah daerah. “Segera kami akan lakukan bimbingan teknis (bimtek) untuk KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota agar dapat

Golkar Tak Peduli Hasil Survei Jakarta, KP Politisi Partai Golkar, Hajriyanto Y Thohari mengatakan, sebuah survei penting untuk mengukur elektabilitas kandidat capres. Tapi survei bukan penentu hasil akhir. Alasannya, hasil survei bisa saja salah dan di Indonesia itu sering terjadi. Dia memberi contoh hasil survei sejumlah lembaga jelang pilgub DKI, yang menempatkan Fauzi Bowo menang. Nyatanya, Jokowi yang memenangkan pertarungan. “Makanya sangat naif menjadikan survei sebagai satu-satunya bahan pertimbangan memutus calon presiden, karena terbukti Pilkada DKI Jakarta sama sekali tidak bersentuhan dengan hasil survei,” kata Hajriyanto Y Tho-

MASRIYADI/RADAR BENGKULU

12 September DPT Ditetapkan Kendari, KP Penetapan data pemilih Kendari telah memasuki tahapan penyusunan Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) akhir. Rencananya, proses penetapannya DPSHP akhir yang telah rampung akan diplenokan ditingkat Panitia Pemungutan Suara (PPS) pada tanggal 6 September sehingga sudah dapat ditetapkan dalam Daftar Pemilih Tetap pada tanggal 12 Sepetember mendatang. “Sebelum ditetapkan di DPT, data pemilih yang tercantum dalam DPSHP awal terlebih dahulu akan diperbaiki selanjutnya dimasukan ke DPSHP akhir. Hasil rekapitulasi data pemilih akhir kemudian diplenokan oleh PPS disetiap kelurahan. Lantas, data tersebut diserahkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk ditetapkan sebagai DPT Kendari,” jelas Ketua KPU Kota Kendari, Hayani Imbu kepada wartawan

koran ini, Senin (2/9) kemarin. Sesuai dengan tahapan, tambah pria yang akrab disapa Theo ini, proses penyerahan DPSHP akhir mulai tanggal 7 s.d 10 September yang dilakukan PPS melalui Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK). Untuk Kendari, penyerahan hasil pleno PPS dilakukan pada tanggal 6 September. Dengan masih tersisa waktu yang cukup sebab batas waktunya hingga tanggal 13 September, maka KPU dapat lebih cermat dalam melakukan verivikasi data pemilih sebelum ditetapkan dalam DPT. Hanya saja, kemungkinan proses pengakurasian data pemilih ini telah rampung sehari sebelum batas jadwal penetapan yakni tanggal 12 September. DPSHP akhir kata Theo, hampir di setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS) tidak akan mengalami perubahan. Meskipun ada namun tidak terlalu signifikan dibandingkan data sebelumnya.

Mengenai wilayah mana yang paling banyak terjadi penambahan data pemilih belum bisa dipastikan sebab PPS tengah melakukan proses verivikasi data pemilih. Terkait pemilih yang tidak memiliki Nomor Induk kependudukan (NIK) dan Nomor Kartu Keluarga (NKK) yang menjadi temuan terbesar Panwascam, telah ditindaklanjuti. Datanya sementara ini sedang dicocokan dengan aplikasi Sistem Informasi dan Administrasi Kependudukan (SIAK) milik disdukcapil. Bila data yang sama maka KPU akan melengkapi data pemilih yang kosong. Dari ribuan data pemilih tanpa NIK dan NKK sebagian besar sudah dicocokan, bahkan hari ini (kemarin, red) prosesnya sudah rampung. Begitupun dengan data pemilih bermasalah, PPS dan PPK telah melakukan perbaikan sesuai dengan laporan masyarakat maupun temuan panwascam. Terutama

data pemilih ganda, pemilih pindah alamat, meninggal, siluman dan pemilih yang belum sempat terdata. Seperti pemilih ganda di Kelurahan baruga, PPS telah menghapus sejumlah data pemilih tersebut maupun kelurahan Mandonga, Wua-wua, Poasia dan disejumlah kelurahan lainnya. Hal yang sama juga dilakukan bagi pemilih yang tidak jelas identitasnya yang banyak ditemukan disekitar kampus telah dilakukan pembenahan. Intinya sebelum ditetapkan dalam DPT, KPU tetap akan melakukan upaya-upaya meminimalisir jumlah data pemilih yang bermasalah. Agar maksimal perlu dukungan dan peran masyarakat dan parpol dalam menanggapi DPSHP yang diumumkan dipublik. Meskipun masa tanggapan telah usai, tapi KPU tetap akan menerima masukan dalam upaya memvalidkan data pemilih,” pungkas komisoner dua periode ini. (Cr6)

Bawaslu...

sebanding dengan realita dilapangan, apalagi hasil audit akan dipublikasikan. Selain menerima laporan lembaga pengawasan, masyarakat juga bisa memberi masukan penggunaan dana kampanye. Semua laporan dana kampanye mulai dari uang masuk, penggunanaan uang hingga pengeluarannya akan diaudit oleh akuntan publik “Untuk itulah, caleg harus lebih jujur menyerahkan data penggunaan dananya sebelum parpol melampirkan penggunaan

dananya diaudit oleh akuntan publik yang telah ditunjuk penyelenggara pemilu,”imbuh mantan Ketua Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Sultra ini. Bagi partai yang tidak melaporkan dana kampanye tanda mantan aktivis ini, akan dikenai sanksi tegas. Bahkan hingga sanksi tidak akan disahkan sebagai peserta Pemilu 2014. Komitmen ini disusun untuk menciptakan persaingan yang sehat dalam proses demokrasi di Indonesia. Demi

menjunjung transparansi penggunaan dana kampanye parpol dan caleg peserta pemilu. Seperti diketahui, putusan Mahkamah Konstitusi (MK) menerapkan calon terpilih berdasarkan suara terbanyak ternyata mendorong kompetisi antar calon. Efeknya tentu saja, para calon berlomba-lomba mengumpulkan dana kampanye. Tak terkecuali di Sultra mulai dari perang baliho, iklan dan kegiatan sosialisasi yang cukup menguras kantong caleg. (cr6)

”Koalisi bukan suatu yang tidak mungkin jika di tingkat partai Islam sudah mau bersatu demi tujuan bersama. Momen ini juga sekaligus untuk menunjukkan kekuatan parpol Islam di tengah tren suaranya yang makin meredup. Meskipun hal ini akan menjadi pertaruhan besar bagi parpol-parpol tersebut. Saya pikir hal ini patut dijajaki dan coba oleh parpol Islam,” terangnya. Pemilu 2014, lanjut dia, bisa menjadi uji coba bagi partai Islam untuk memulai koalisi. Jika dikelola dengan baik, koalisi tersebut diperkirakannya akan menjadi kekuatan baru yang tidak bisa diremehkan parpol lain. ”Koalisi partai Islam belum pernah terjadi, kalau ini sampai terjadi akan luar biasa. Dan saat ini hampir

semua parpol Islam belum resmi mengumumkan capresnya yakni, PPP, PBB, PKS dan PKB. Pertanyaannya berani dan maukah mereka berkoalisi?” tandas Karel. Wakil Sekjen DPP PPP Husnan Bey Fananie mengakui PPP belum 100 persen menetapkan capresnya. PPP masih fokus untuk mendongkar perolehan suaranya di pemilu tahun depan. ”PPP sadar bahwa suara partai-partai Islam semakin menyusut seiring pemahaman politik masyarakat Indonesia yang semakin terbuka. Masyarakat tidak lagi melulu menjadikan dogma sebagai preferensi politik,” ujarnya. Karena itu, Husnan berharap agar partai Islam perlu berbenah diri, terutama dalam mengaplikasikan visi dan ideologi partai

dalam kehidupan sehari-hari. Ini demi citra positif partai Islam di mata masyarakat. ”Partai Islam harus bisa mengaplikasikan nilainilai ke-Islaman dalam kehidupan sehari-hari. Ini penting agar masyarakat tahu ada nilai lebih dari partai Islam itu sendiri,” paparnya. Melihat kondisi tersebut, lanjut Husnan, PPP juga akan lebih realistis soal penetapan calon presiden. Menurutnya, Kalau saat ini PPP merupakan partai penguasa. Maka partai tidak akan ragu untuk langung mengusung Suryadharma. Tapi faktanya, PPP masih menjadi partai papan tengah. “Kita masih akan membahas capres dari PPP, namun saat ini kta fokus untuk menang di pemilu dulu,” imbuhnya. (dms)

kan bahwa setiap biaya yang telah dikeluarkan dilaporkan penggunaannya ke parpol sehingga ketika laporan penggunaan parpol diserahkan akuntan publik untuk diaudit, laporan dana kampanye caleg harus turut dilampirkan. Lembaga pengawasan di semua tingkatan telah diinstruksikan memantau penerapan regulasi ini. Jangan sampai laporan penggunaan dana kampanye caleg tidak

Parpol... Mahfud M.D. yang menolak ikut dalam konvensi Partai Demokrat (PD), mantan Menkum dan HAM Yusril Ihza Mahendra atau bisa saja Menteri BUMN Dahlan Iskan. ”Bisa saja ada nama lain, tapi setidaknya ketiga nama tersebut sudah memiliki modal popularitas yang cukup besar untuk bisa diunsung dalam Pilpres,” paparnya. Namun tentunya, masing-masing partai Islam yang mau berkoalisi harus sudah sepakat untuk meninggalkan ego sektoralnya terlebih dahulu. Ini agar bisa menjamin soliditas koalisi yang bertujuan untuk memunculkan gerbong baru di tengah hiruk pikuk capres-capres dari partai besar.

menindaklanjuti peraturan yang sudah ditetapkan,” ujar Husni. KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota harus segera berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah untuk penetapan zona pemasangan alat peraga tersebut. Husni kembali menegaskan pengaturan tersebut dilakukan untuk mewujudkan kampanye yang lebih tertib, setara, serta mendorong partai politik dan para caleg untuk menemui secara langsung dengan pemilih. “Jadi kami tidak membatasi, tetapi mengaturnya agar lebih tertib,” ujarnya.(gir/jpnn)

PPRN... Ahmad Yani mengajukan gugatan, silahkan diproses MA, tetapi sampai saat ini yang diakui KemenkumHAM yaitu kepengurusan DL Sitorus. Untuk diketahui KPU Kolaka telah dua kali memverifikasi faktual PPRN, tepatnya tanggal 15 Agustus dan 23 Agustus, dengan hasil sama yaitu tetap kepengrusan DL Sitorus yang diakui KemenkumHAM,” tuturnya. Dalam SK Kemenkumham tertanggal 19 Desember 2011 yang copy-nya diberikan kepada KPU Sultra dan KPU Kolaka disebutkan bahwa lembaga itu mengesahkan AD/ART PPRN hasil

hari, di gedung DPR, Senayan Jakarta, Senin (2/9) lalu. Hasil survei yang melesatkan seseorang bagaikan meteor itu menurut Hajriyanto adalah satu fenomena yang menakjubkan. “Itu satu keberuntungan politik, kita ucapkan selamat. Tapi yang tentukan nantinya adalah pemilu, bukan hasil survei,” tegasnya. Dikatakan, panggung politik sangatlah dinamis, gampang berubah-ubah. “Gampang cair. Orang yang tidak muncul saat ini, tiba-tiba muncul, itu biasa dalam politik. Sebaliknya, orang muncul tiba-tiba hilang dalam panggung politik, itu juga biasa. Jadi politik itu sangat cair,” imbuh Harjriyanto Y Thohari (fas/ jpnn)

Munas I. Kemenkumham juga mengakui susunan pengurus PPRN yang dipimpin DL Sitorus untuk masa kepengurusan 2011-2016 dan beralamat di jalan Pahlawan Revolusi, Pondok Bambu, Jakarta Timur. Ketua PPRN Sultra, Edy Tandisapo juga mengakui bahwa mereka hanya mengusung satu pasangan calon di Kolaka yakni Ahmad Safei-Jayadi dan ditak pernah merekomendasikan dukungan kepada pasangan lain. PPRN di DPRD Kolaka lumayan signifikan yakni 3 kursi. “Semua kader PPRN di Kolaka sudah diinstruksikan untuk mendukung pasangan Safei ini, bukan yang lain,” tegas Edy, beberapa waktu lalu.(fas)


Kandidat

Kendari Pos | Selasa, 3 September 2013

9 Mahfud MD

Umar Arsal

Konsisten Perjuangkan Infrastruktur Sultra

D

uduk sebagai anggota Komisi V DPR RI yang memang membidangi infrastruktur, kiprah dan kontribusi Umar Arsal bagi daerah ini sulit dibendung oleh kolegakoleganya sesama anggota DPR RI dari Sultra. Berbagai program pembangunan infrastruktur sudah dia fasilitasi dan gelontorkan masuk ke wilayah ini. Sudah ratusan desa yang mendapat alokasi bantuan infrastruktur desa senilai Rp 250 juta tiap desa. Itu belum dihitung dengan program pembangunan infrastruktur perkotaan yang sudah menyentuh 27 kelurahan di Sultra. Bantuan untuk kelompok nelayan, petani yang diusahakan dari dana kementrian daerah tertinggal juga dilakukan kader Partai Demokrat ini. Makanya ia optimis, apa yang sudah ia perbuat bisa memberinya kesempatan untuk dipilih kembali rakyat Sultra duduk di parlemen, kali kedua. Sabtu (31/8) lalu, ratusan orang memadati GOR Kendari untuk hadir dalam acara balal

bi Halal bersama pengurus Partai Demokrat dan masyarakat Sultra. Dalam kesempatan itu, Umar Arsal kembali memberikan bantuan kepada 25 mesjid se-Kota Kendari, berupa seperangkat Al Quran. Dalam kesempatan itu pula, Umar Arsal kembali membeberkan perjuangannya dalam meningkatkan kualitas infrastruktur di Sultra. Diantaranya penambahan bandara dan pemberian bantuan infrastruktur pedesaan melalui program pembangunan infrastruktur pedesaan (PPIP) dan program penanggulangan kemiskinan di perkotaan (P2KP). “Desember tahun 2014 nanti kita upayakan baik yang terkait pelabuhan dan bandar udara semuanya rampung, termasuk pelabuhan alternatif kontainer Bau-bau. Begitu pula dengan bandar udara Wakatobi, Betoambari dan Kolaka, diharapkan kedepannya dengan perpanjangan run way maka pesawat berbadan lebar akan dapat masuk,” kata Umar Arsal. Mengenai alokasi bantuan melalui APBN misalnya PPIP,

dirincinya tahun 2013 terdapat 365 desa yang mendapat alokasi bantuan. Yang mana sejak dirinya dilantik sudah 560 desa yang keciprat dana PPIP dan diharapkan hingga bulan Oktober 2014 terdapat 1000 desa se-Sultra yang memperoleh alokasi anggarannya. “Masih ada tiga mata anggaran yang akan kita ketok palu hingga bulan Oktober 2014, sehingga diharapkan dana Rp 250 juta per desa dapat direalisasikan untuk 1000 desa se-Sultra,” rincinya. Selain itu terdapat pula program penanggulangan kemiskinan di perkotaan (P2KP) yang dialokasikan ke 29 kelurahan di Sultra, diantaranya 13 kelurahan di Kota Kendari, 11 kelurahan di Baubau serta 3 kelurahan di Kolaka. Program berbasis kelurahan ini bersifat swakelola. “Adapun untuk evaluasi diharapkan sahabat Umar Arsal (Suara) dapat memonitornya, apalagi kedepannya Suara akan dibentuk di setiap kabupaten / kota,” jelas caleg bernomor urut 2 ini. (fas)

Dianggap Layak Nyapres Jakarta, KP Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD dianggap pantas untuk diusung koalisi partai Islam menjadi seorang calon presiden (capres). Elektabilitas dan integritas yang dimiliki Mahfud dianggap cukup layak. “Saya lihat Mahfud MD bagus untuk dipertimbangkan,” kata anggota Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera Jazuli Juwaini di gedung DPR, Jakarta, Senin (2/9). Sementara itu politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Reni Marlinawati mengatakan, banyak partai yang ingin meminang Mahfud sebagai seorang capres. “Kan begini, Mahfud MD figur yang sangat elok. Ibarat gadis yang menawan banyak yang ingin meminang. Semua partai kecuali partai yang sudah punya capres sendiri,” kata Reni. Saat ini lanjut dia, PPP belum menentukan sosok yang akan mereka usung sebagai capres. Meski begitu, mereka sudah membicarakan sejumlah nama seperti Mahfud dan Rektor Universitas Paramadina Anies Baswedan yang dipertimbangkan menjadi capres. “Mahfud MD, Anies dan lainnya, ada juga tokoh partai politik lain yang kita bicarakan,” kata anggota Komisi X DPR ini. (gil/jpnn)


10

KOMUNIKASI BISNIS

Bengkel Mega Putra Siap Layani Diko

PT Mega Putra Kendari (MPK) bukan hanya melayani penjualan mobil Suzuki. Dealer resmi Mobil Suzuki ini juga melayani layanan diko yang dikelola oleh bengkel MPK. Pelayanan yang diberikan seperti ganti warna, ganti bodi, spare part, atau bodi kit. Untuk menghasilkan kualitas yang bagus, fasilitas yang disediakan juga memadai. Misalkan selain SDM yang profesional, juga tersedia

oven. Fasilitas oven ini berfungsi sebagai pengering, misalnya hasil cat bodi mobil. Sehingga kualitas warna tidak terkontaminasi oleh kotoran, dan mempercepat proses pekerjaan. Sejak tiga bulan bengkel ini eksis, sudah puluhan unit mobil dikerjakan. Di Bengkel MPK ini, bukan hanya mengerjakan produk Suzuki, tapi semua jenis dan merek mobil bisa dikerjakan di

Bengkel MPK. Untuk ganti warna biasanya bisa satu bulan. Tapi kalau hanya perbaikan tanpa ganti spare part bisa dikerjakan dalam satu minggu, tergantung tingkat kerusakan. Untuk bisa menggunakan jasa bengkel MPK anda bisa menghubungi kantor MPK dengan layanan telepon 04013196803. Atau anda langsung mengunjungi Kantor MPK untuk informasi

Di Bulan Agustus ini, dealer sepeda motor Suzuki memberikan kejutan bagi pelanggannya. Yaitu bagi masyarakat yang berminat memperoleh Sepeda Motor Suzuki hanya dikenakan uang muka Rp 1,5 juta serta memperoleh

terdapat tiga tekhnologi sistem full injection, desain baru sistem pengapian dan desain baru sistem pembakaran mesin. Sistem full injeksi menjadikan bahan bakar semakin lebih irit, respon yang baik, mudah menyalakan mesin di segala cuaca serta ramah lingkungan . Suzuki Shooter 1 liter bensin dapat menempuh 63 km. Desain baru sistem pengapian . Sistem pengapian saat ini menggunakan pengapian transistor, serta adaptasi penggunaan busi dengan angka pengapian yang lebih tepat sehingga proses pembakaran lebih baik. Desain baru pembakaran den-

Salon Ifan Haruna, Beri Diskon ke Pengunjung

Datang Dua Orang Bayar Satu

lebih lanjut, dan bengkel terletak di bagian belakang Show Room MPK. (Adv)

Suzuki Berikan Cash Back Rp 1,5 Juta cash back Rp 1,5 juta, yang langsung terakumulasi dalamuang muka menjadi Rp 3 juta. DP Rp 3 juta itu tentunya mempermudah masyarakat membayar cicilan ke depan. Promo ini berlaku bagi seluruh Dealer Sepeda motor Suzuki di wilayah Sultra. Suzuki juga membagi-bagikan hadiah kepada pelanggan seperti jacket dan helm. Kini PT Suzuki Indo Sales, juga meluncurkan inovasi terbarunya. Yakni sebuah sepeda motor bebek terkini, yaitu Suzuki Shooter 115. Jenis baru ini menggunakan chasis atau rangka yang ringan namun kokoh dan mudah dikendarai. Pada Suzuki Shooter

gan ruang bakar yang ideal dapat dicapai berkat peruabahan sudut katup dan pemilihan tipe busi yang tepat. Penampilan Suzuki Shooter bergaya sportif dengan warna dinamis terinspirasi dari motor gede suzuki ini super luas dapat menyimpan berbagai keperluan belanja. Untuk harga, Suzuki shooter terbagi dua type yaitu suzuki shooter velg bintang dan velg jari-jari. Type velg bintang on the road Rp 15 juta uang muka Rp 2.250 ribu. Untuk velg jari-jari on the road Rp 13 .495 ribu. Uang muka minimal Rp 1.950.000. Untuk info lebih lanjut hub delaer resmi Suzuki. (adv)

SAlon Ifan Haruna beradadiJalanPasaeno,Samping Pasar Grosir Kendari. Di penghujungAgustusiniSalonIfan memberikan promo kepada pelanggnnya. Promosi ini disebut 2 in 1, yakni mereka yang datang berdua menggunakan jasa Ifan Salon, hanya membayar satu orang saja. Promo ini berlakuuntuksemuaitemjasa yang ditawarkan. Di Salon Ifan menyediakan berbagai jasa salon. Seperti masage, dengan peralatan yangmemadaisertaSDMyang

‘SurAbAyA’ Service AC Mobil. Usaha i n i t e rletak di Jalan Made Sabara 2 no 11 Kendari. Surabaya AC Mobil mengutamakan ketilitian dalam pelayanan terhadap custom-

ernya. Masalahhargasangar terjangkau masih ditambah dengan freon 100.000. Misalnya, satu unit mobil Avanzasekali cuci AC mobil hanya Rp 550 ribu. Sudah termasuk ongkos kerja ditambah oli. Jika ganti suku cadang kami akan infor masikan dulu ke pelanggan

masalah harga untuk setuju atau tidaknya. Kesepakatan ini, tentunya untuk memberikan kepuasan kepada

customer, dan tidak menguras biaya mereka. Di Surabaya AC Mobil juga menyediakan cek

gratis. Tersedia peralatan komputer untuk mendiaknosa kerusakan sistim full injeksi/Ecu mobil sehingga sedini mungkin akan terdeteksi kerusakan yang lebih parah. Tunggu apalagi bagi yang punya masalah dengan AC Mobil, buruan ke ‘Surabaya’ Service AC mobil. Berani memberi harga yang terjangkau. Kami buka mulai pukul 7.00 Wita pagi,hinga malam hari. Untuk konsultasi silahkan hubungi 082191394977, 0401 3027890. (adv)

Jangan Biarkan Hipertensi, Diabetes, Penyakit Jantung, Kolesterol, As. Urat, Stroke Dll, Mengganggu Kualitas Hidup Anda Ginko Biloba, Ginseng Royal & Susu Colostrum C2Joy, Herbal Cina Yang Telah Dipercaya Sejak Tahun 1991

hub; Stokist Syaiful Tamburaka, S.Pd., MM 0852 4167 3992, Perum Vila Ibis B1/5 samping P2ID/THR Wua-Wua Kendari

MyGoldenduckadalah perusahaan yang bergerakdibidangkesehatanyaitu obatherbaldansusuterbaik di dunia seperti Ginko Royal, Ginseng Royal dan Colostrum C2Joy. Produk MyGoldenDuck diformulasikan dan diproduksi

oleh Prof. Sun Zai Ming dari China yang telah diakui sebagai pakar obat tradisional terkemuka di dunia dan telah mendapatkan banyak penghargaan internasional. MyGoldenDuck merupakan rahasia kekuatan stamina para atlit China, produk MyGoldenDuck mampu membantu tubuh memulihkan keadaannya sendiri, terbukti mujarab dan terbukti b e r h a sil membantu ribuan o r a n g s e m b u h dari ragam penyakit ringan

hingga kronis. PRODUK GINKO ROYAL 20 ribu/botol 10 ml berkhasiat; sembuhkan darah tinggi, membersihkan pembuluh darah, stroke, asma, migran, sakit kepala, jantung, syaraf dan fungsi otak, gairah sex, tingkatkan kecerdasan dan daya ingat, vertiligo serta mengurangi stress dan lainnya. PRODUK GINSENG ROYAL 20 ribu/ botol 10 ml berkhasiat; menyembuhkan insomnia, kanker, stamina,

depresi, rematik, gagal jantung, diabetes, menurunkan tekanan darah, kolesterol, vit B kompleks, paru-paru, ginjal, dan lainnya. Serta PRODUK SUSU COLOSTRUM C2JOY 1 dos isi 25 schaset Rp 300 ribu berkhasiat; kekebalan tubuh, awet muda, bakar lemak berlebih (diet aman),penyembuhan,luka, bersalin, kolesterol, gula darah, osteoporosis, maag, ambeien, stroke, dll. hub; Syaiful Tamburaka, S.Pd., MM 0852 4167 3992. (adv)

profesional, layanan ini menjadifavoritpengunjung.Untuk perawatan tubuh di Ifan Salon juga menyediakan Spa Susu, bagi yang menginginkan kulit mulus putih berseri. Nah,untuk perawatan wajah di Ifan Salon juga menyedia-

kan jasa facial. Untuk0 perawatanrambut, di Ifan Salon juga menyediakan creambath,sosis, rebonding serta ABL. Bagi yang ingin mengetahui promo ini silahkan hubungi : 081341681524. (adv)

Athifah - Oleh-oleh Khas Kendari

Sedia Aneka Olahan Mete, Kaos Kendari dan Tenun

Harga Promo Service AC Mobil

Hanya di ‘Surabaya’ Service AC Mobil

Kendari Pos selasa, 3 sePTeMBeTR 2013

AThifAh pusat oleholeh khas Kendari saat ini memiliki dua cabang yang dapat memudahkan anda yang membutuhkanoleholehkhas Kendari dan Sultra, yakni berlokasi di Jl. Saosao No 156 (Belakang STM) dan di Jl Bunggasi,Anduonohu(samping Rumah Bersalin Aliyah).

Athifah menyiapkan aneka cemilan Mete seperti; mete super, mete goreng rasa gula aren, manis, asin, bawang, dan juga tersedia mete disco. Juga terdapat aneka kue-kue kering khas daerah seperti; bagea, baruasa, kripik mete, tenteng mete, dan cokelat mete. Ada pula abon ikan, terasi kendari, kopi, dan madu. Yang pastinya semua dibanderol dengan harga yang terjangkau semua kalangan. Aneka tenunan khas Sultra juga banyak tersedia

seperti; tenun khas tolaki, mekongga, bombana, sangia dan muna. Selain itu, kerjainan tangan, kaos khas Kendari untuk dewasa dan anak-anak dengan motif yang beragam bisa juga menjadi pilihan anda. Menariknya, secara umum produk yang dipasarkan diproduksi sendiri oleh Athifah. Silakan mengunjungi langsung pusatnya oleh-oleh Kendari,andajugabisamemesan dengan layanan pesan antar khusus dalam kota Kendari Cp: 0852 5610 7272. Athifah buka setiap hari dari jam 7 pagi hingga jam 10 malam. Sebagai referensi silakan kunjungi web: www.athifahmetekendari.com. (adv)

Mahkota Tenun Mall Mandonga Sediakan Ragam Tenunan Sultra

MAhkoTA TenunKendari, terus menambah ragam koleksinya. Semakin banyak motif, warna dan trend teranyar. Termasuk warna tenunan yang kini semakin banyak modifikasinya, baik untuk motif tenunan Tolaki, Buton,Muna,Bombana,serta sarung Sabbe khas Sulawesi Selatan. Owner Mahkota Tenun, Hj Endang mengatakan untuk memberikanpelayanankepadapengungunjung,pihaknya menambah jumlahproduksi. Apalagi pembeli dan pelanggan Mahkota bukan hanya warga lokal,tapi mereka dari luar daerah. Bahkan sejumlah tamu asing yang berkunjung di Kendari menjadikan tenunan Mahkota sebagai oleh-oleh khas Sultra. Harga yang ditawarkan sangat bersaing dan relatif

Mahkota Tenun memberikan oleh-oleh kain tenun koleksi Mahkota.Tampak Fathin (penyanyi dari Ibukota) yang sedang berkunjung ke Kendari dalam sebuah acara menghibur undangan, memperoleh bingkisan tenunan, yang diserahkan putra pemilik Mahkota Tenun. Pemberian ini sebagai bentuk promosi Mahkota yang lebih luas lagi.

terjangkau,tergantungselera pengunjung.MahkotaTenun juga menyediakan tenunan sutra tangan asli dari pengrajinnyadenganhargayang sangat terjangkau, sesuai selera konsumen. Masalahkualitas,tidakperlu diragukan. Aneka produk MahkotaTenun,sangatdimi-

nati dan telah dimiliki sejumlah pejabat daerah maupun para artis ibukota. Bahkan, telah menjadi langganan tetap Mahkota Tenun. Gerai Mahkota Tenun, terdapat di Mall Mandonga Block C No 32/33. Untuk Contact Person, dapat menghubungi 081341701901. (adv)


Aneka

Kendari Pos |Selasa, 3 September 2013

Target Penjualan 720 Unit Daihatsu ................. Cabang Kendari, Arifin S. Subaer, SE kemarin. Menurut Arifin, kantor itu merupakan bangunan terbesar di wilayah Indonesia Timur diluar Makassar. ‘’Kalau di Makassar lebih besar karena induk, Jadi untuk kantor cabang kami yang terbesar,”jelasnya. Pembangunan itu menurut Arifin untuk menambah eksistensi PT. MRM Cabang Kendari dengan meningkatkan pelayanan terhadap konsumen yang lebih dikenal dengan istilah sahabat Daihatsu, sekaligus untuk memperbesar pasar penjualan kendaraan Daihatsu di Bumi Anoa. Selain itu untuk memenuhi lima kepentingan yakni owner, partnership, sahabat Daihat-

su serta karyawan. ‘’Kalau semua terpenuhi berarti prestasi dan kerja keras kita tercapai. Dikantor ini (kantor cabang, red) kami melayani sistem 3S yakni melayani penjualan (sales), servis dan suku cadang. Gubernur Sultra, Nur Alam rencananya juga hadir untuk menandatangani prasasti,termasuk CEO Astra Daihatsu Sales Operation, unsur muspida Sultra serta bupati dan wali kota se-Sultra yang kami undang,’’ tambahnya. Pria yang sebelumnya menjabat Kepala Cabang PT. MRM Kolaka optimis jika keberadaan kantor cabang baru makin memudahkan serta memanjakan konsumen Daihatsu. Selain layanan 3S dengan sistem full servis yang didukungan tenaga terlatih, kantor

Pemekaran Harus Sesuai PP 78 juga dilengkapi dengan fasilitas yang sangat memadai seperti ruang bermain anak (Chlid area), Mushalla dan ruang tunggu yang sangat nyaman. Arifin menjelaskan, operasional kantor cabang baru diharapkan mampu meningkatkan profit penjualan sesuai target yang ditetapkan. Di bawah kepemimpinannya, pria yang memulai karir di PT. MRM sejak tahun 1995 ini menargetkan penjualan Daihatsu di Sultra sebanyak 720 unit tahun 2013. Hingga Agustus, realisasi penjualan mencapai 400 unit dari seluruh tipe kendaraan dari seluruh outlet dan unit penjualan. Dari jumlah itu, Daihatsu Xenia dikelas MPV masih mendominasi dengan presentase hingga 60 persen. Disusul Terios dan Pik Up

Gran Max. “Kami selalu memberikan yang terbaik untuk kepuasan dan kenyamanan sahabat Daihatsu,’’ tambahnya. Grand opening akan diisi dengan berbagai kegiatan seperti tarian dan penyambutan tamu secara adat, penyerahan doorprize serta penandatanganan prasasti. Perusahaan juga menawarkan program khusus berupa diskon menarik untuk penjualan serta servis lima hari. Sekadar diketahui PT MRM Cabang Kendari membawahi PT MRM unit Baubau dan beberapa outlet Konawe Selatan,Bombana dan Konawe. ‘’Beberapa kepala cabang PT MRM sudah hadir sejak kemarin. Mudah-mudahan pembukaan ini berlangsung sukses,’’ harap Arifin. (cr7/awl)

Anak-anak di Posisi Lebih Artis ................. Group), Senin (2/9). Pelantun lagu Terlena yang sempat menghebohkan pecinta dangdut menjelaskan, dirinya tak pernah tebang pilih soal bersosialisasi dengan siapapun. Menurutnya, soal dimana menemukan

jodohnya itu di luar kuasa dirinya. ”Saya sebagai manusia menjalani saja,” ucapnya. Ikke berpendapat, untuk mencari jodoh itu tak perlu dibatasi ataupun sampai memberi batas waktu. Karena kata dia, dirinya hanya ingin memfokuskan soal perjalanan karir sebagai penyanyi. ”Saya masih fokusnya tidak men-

cari pasangan saya lebih fokus ke karier,” jelasnya. Masalah status janda dari Aldi ‘Bragi’ menurut Ikke tidak pernah dipikirkan. Apalagi, sampai mengalami kesuntukan saat sedang sendiri. Karena, kesepiannya itu bisa dibayar dengan keberadaan anak-anak. Malah, kata dia, anak-anak yang kini tengah dibesarkan olehnya,

Ikke mengaku, tak pernah mempersalahkan dirinya untuk mendapatkan pasangan baru. Diakui dia, anak-anak masih ingin ditempatkan di posisi lebih penting. “Kita ngobrol tapi anak saya pengen ditempatkan lebih penting. Saya ingin dia lebih nyaman saja, saya lebih ingin mendengarkn cerita anak saya,” ucapnya. (dny)

Dapat Uang Saku Ceria ................. berkata-kata,” tutur salah seorang anggota KPMJ Yulia Mustianingrum, 41. Pernyataan Yulia diiyakan oleh teman-temannya. “Mimpi menang saja kami tidak berani. Yang penting tampil semaksimal mungkin. Dapat hadiah hiburan lah setidaknya,” ungkap anggota KPMJ yang lain, Nur Faizah, 34. Apalagi, hadiah jalan-jalan ke Amerika Serikat benar-benar membuat mereka terkejut. “Aku dijak neng Surabaya ae wis seneng (Saya diajak ke Surabaya saja sudah senang),” ujar Wiji Sulastri, 45. Kegembiraan tersebut yang membuat mereka segera datang ke sekretariat begitu dikabari akan ada sesi wawancara. “Tadi pagi baru pulang dari Ciputra Golf, Club & Hotel Surabaya (tempat menginap setelah acara grand final berakhir). Di jalan macet. Sampai rumah belum sempat beres-beres langsung menuju sekretariat lagi,” kata Nur. Menurut Nur, dirinya belum sempat mengabarkan kemenangan KPMJ kepada keluarga besarnya. Hanya dua anak dan ibu kandungnya yang sudah tahu. Berbeda dengan Mutmainah, 32. Menurut janda dua putri itu, ketua RT di tempat tinggalnya telah mengumumkan berita gembira tersebut. “Tidak secara formal, tetapi diucapkan keras-keras ke tetangga bahwa saya akan ke Amerika,” paparnya. Nur maupun Mutmainah menyatakan tidak berencana memberi tahu mantan suami masing-masing. Sebab, hubungan mereka dengan ayah dari anakanaknya hingga kini tidak baik. “Sampai saat ini anak-anak tidak diberi nafkah,” kata Nur yang dicerai suaminya pada 2010. Menuturkan kisah hidupnya, Nur mulai mencair. “Mantan suami saya itu pacar saya sejak kelas dua SMA,” kisahnya. Lulus sekolah dan sempat bekerja, baru kemudian mereka menikah. Mereka memulai hidup dengan usaha ternak lele. “Awalnya satu kolam saja. Itu juga nyewa milik mertua,” terang ibunda Friska dan Nadia itu. Pelan-pelan usaha mereka meluas. Mereka bisa membeli tanah sendiri untuk dibuat kolam. “Sudah ada belasan,” kata Nur mengenai jumlah kolam lele mereka dulu. Tetapi, campur tangan mertua membuat hubungan Nur dan sang suami tidak harmonis. Nur yang sempat tinggal di rumah ibu mertua (setelah ayah mertua meninggal) merasa diperlakukan tidak selayaknya. “Saya dan anakanak tidur di depan TV. Padahal, suami saya di kamar,” ujar Nur. Perceraian Nur juga dipenuhi tipu muslihat. Ketika itu, dia melarikan diri ke rumah orang tuanya. “Ibu mertua saya pinjam KTP, KK, dan surat-surat penting lain, dengan alasan untuk keperluan pengatasnamaan tanah,” tuturnya. Ternyata, itu diminta untuk mengurus perceraian Nur. Hati Nur semakin hancur. Ketika menjalani persidangan, sang mertua justru melamar perempuan lain untuk anaknya yang saat itu masih berstatus suami Nur. Hingga 12 kali, Nur menjalani persidangan Nur. Sebab, semula

dia kukuh menolak bercerai. Setelah putusan cerai dijatuhkan, Nur pun masih diakali. Uang mutah dan lain-lain, yang seharusnya menjadi haknya, diminta mantan suami. “Alasannya, dipinjam,” katanya. Nur yang mengharapkan mantan suami bisa sadar dan kembali kepadanya itu menyerahkan uang sekitar Rp 5 juta. Kini perempuan berambut mengombak itu tidak lagi merasa terpuruk. Membuat gorden dan telur asin menjadi salah satu sumber penghasilannya. Dia juga aktif di lingkungan rumah dan KPMJ. “Saya akan buktikan bahwa saya bisa mandiri dan membuat anakanak berhasil,” ujarnya. Lain lagi kisah Wiji Sulastri. Perempuan yang sehari-hari menjadi petani tersebut hingga kini masih mempertahankan pernikahannya. Wiji mengatakan tidak pernah mendapat kekerasan fisik sejak menikah pada 1984. Ketidakadilan yang dia alami adalah soal ekonomi. Tidak semua penghasilan sang suami diserahkan untuk kepentingan rumah tangga. Juga ada alasan lain, namun dia tidak mau mengungkapkan. Masalah tersebut baru berhenti setelah kelahiran anak kedua pada 1996. Kini Wiji telah paham soal hukum dan etik rumah tangga. Dia juga telah punya penghasilan sendiri dengan menerima pesanan makanan ringan. Kemandirian secara ekonomi anggota KPMJ mereka tularkan kepada para perempuan yang bernasib sama. Mereka memberikan pelatihan keterampilan dan wirausaha. “Yang menjadi koordinator, Bu Wiji,” kata pendamping komunitas ini, M. Sholahuddin, yang akrab disapa Pak Udin. Ada pelatihan memasak, membuat telur asin, menjahit, dan juga pengetahuan soal hukum. Pelatihan yang beragam diharapkan memberikan pilihan yang lebih luas dan fleksibel bagi anggota. Mutmainah, misalnya, memilih usaha berjualan jamu. Sebulan sekali dia kulakan bahan jamu di Surabaya. Yakni, rempahrempah kering. “Saya tumbuk dan ramu sendiri, lalu dikemas,” tuturnya. Aktivitas itu dia kerjakan sore setelah “ngantor” di sekretariat KPMJ. Perannya di KPMJ sebagai penyuluh dan pendamping. “Kalau ada korban KDRT, saya datangi dan beri pendampingan psikologis. Jika perlu dibantu untuk mengurus proses hukum, juga saya antarkan,” terang perempuan yang pada 2009 datang kepada Udin dalam kondisi kepala bocor setelah dianiaya suaminya itu. Kala itu, dia lari dengan membawa dua anaknya saja.

11

Tempat tinggal anggota KPMJ tidak berdekatan. Mereka bergabung menjadi komunitas lantaran sama-sama sering konseling kepada Udin. “Mereka adalah klien saya yang sudah sangat lama,” kata Udin. Melihat mereka mulai bisa menata kehidupan, Udin punya rencana baru. Yakni, mempertemukan klien-kliennya itu dan meminta mereka menjadi perpanjangan tangan. “Yang konseling kepada saya semakin banyak. Kalau saya dampingi sendiri semua, saya kewalahan,” kata bapak satu anak itu. Alhasil, pada 1 Januari 2012, klien-klien lama Udin itu dipertemukan dan bersepakat membentuk komunitas. Dengan beragam pelatihan, kini Nur, Wiji, Mutmainah, Yulia, maupun Zeni bisa menjadi pendamping korban KDRT. Mereka juga sudah paham tentang prosedur mengurus perceraian maupun memperjuangkan hak seorang istri maupun anak-anak. Wiji bahkan berhasil memotivasi suaminya untuk bergabung dalam Men Care Jombang (komunitas peduli aktivitas rumah tangga). “Biar dia mengerti dan mau berbagi peran mengerjakan pekerjaan rumah tangga,” tuturnya. Semakin hari simpatisan KPMJ bertambah banyak. Tidak hanya korban KDRT yang datang untuk mengadukan kondisinya. Tetapi, tidak sedikit pula perempuan muda maupun istri dari keluarga harmonis yang bergabung. “Mereka ingin ikut berbagi sehingga mempunyai bekal pencegahan KDRT,” kata Udin. Mayoritas adalah korban KDRT yang datang untuk mengadukan kondisinya. Jumlahnya, 203 orang. Termuda berusia 25 tahun. Dia bergabung setelah

ditinggal suami tanpa jejak di usia satu bulan pernikahan. Sebanyak 47 persen, kata Udin, mengalami kekerasan fisik. Hampir semua terjadi lantaran sang suami berlatar belakang pendidikan kurang. “Suami-suami yang begini tidak bisa beradu argumen. Jadi, kalau ada perselisihan, mereka main tangan,” tutur Udin. Sedangkan sisanya, 53 persen, mengalami kekerasan dari segi ekonomi dan psikologis. “Kebanyakan justru dari keluarga yang mapan secara ekonomi. Lalu, suaminya berselingkuh dan menelantarkan istri serta anak,” tambah dia. Selain itu, ada 17 ibu rumah tangga dari keluarga harmonis yang bergabung. Total, anggota KPMJ saat ini 220 orang. “Mereka ingin ikut pelatihan wirausaha serta mengikuti diskusi supaya mempunyai bekal pencegahan KDRT,” kata Udin yang saat ini juga tengah menggagas berdirinya komunitas korban kekerasan dalam pacaran. Mendengar kabar KPMJ memenangi kompetisi dan akan jalan-jalan ke AS, anggota lain yang tidak ikut presentasi pun heboh. “Pagi-pagi sudah banyak yang SMS memberikan ucapan selamat,” kata Mutmainah. Jalan-jalan plus uang saku bagi lima anggota ikut disyukuri oleh rekan-rekan maupun simpatisan KPMJ. “Teman-teman menjadi semakin mantap dan yakin bahwa berpikir positif dan semangat untuk bangkit pasti mendapat hasil yang baik juga,” sambung Yulis. Apa yang akan mereka lakukan di Amerika Serikat nanti” Kelimanya menghela napas, lalu tertawa. “Belum terbayang sama sekali di sana seperti apa dan mau apa,” kata Zeni Sri Ita Setyo, 27. (***)

Pemekaran ................... sekali. Sebab, ini merupakan sidang terakhir dari 19 DOB yang diagendakan sejak awal. “Jadwalnya sudah ada dengan saya. Ini merupakan sidang terakhir untuk empat DOB. Karena tidak ada lagi sidang. Soal mekar atau tidak, tergantung nanti bagaimana ketika RDP dibahas, dan kita akan berusaha agar ada daerah Sultra yang mekar. Kalau bisa empat ya empat, kalau tidak minimal dua. Tapi kita lihat saja nanti bagaimana keputusannya, yang pasti kita menginginkan semuanya bisa mekar,” ujar Koordinator Pemekaran DPD RI, H Andi Kaharuddin, Senin (2/9). Wakil Ketua Komite DPD RI ini juga mengungkapkan, pembentukan DOB pada prinsipnya merupakan ikhtiar dalam rangka penataan daerah. Pembentukan DOB juga diyakini sebagai salah satu solusi, dalam rangka mengoptimalkan pelayanan publik untuk

mempercepat terwujudnya kesejahteraan masyarakat di daerah. Kata Kamaruddin, setelah menuntaskan pembahasan terhadap 15 DOB lainya, DPR RI, DPD RI dan pemerintah masih menyisakan empat calon DOB dari 19 calon DOB yang dibahas pada rentang waktu tahun 2011-2013. “ Ya harus memenuhi persyaratan untuk pembentukan DOB. Kan, dalam sidang paripurna DPD RI sudah diputuskan pandangan dan pendapat tentang pembentukan DOB, dengan demikian persyaratan administrasi pembentukan DOB harus dipenuhi,” terang Kaharudin. Sementara itu, Anggota Panja DOB Komisi II DPR Gamari Sutrisno menegaskan, dalam proses pemekaran harus sesuai dengan peraturan dalam PP No. 78 tahun 2007 dan apabila pemerintah daerah tidak bisa menyelesaikan segala persoalan, maka pemekaran yang diharapkan tidak bisa diketok sebagai bentuk persetujuan. (imn)

Kegiatan Rutin Masyarakat Sultra Silahturahmi ................... bupati/wakil, pejabat SKPD Sultra, beberapa Caleg DPR RI, tokoh akademisi, tokoh pemuda, tokoh masyarakat dan ribuan perantauan se-Jabodetabek. Acara yang dimulai pukul 11.00 WIB itu, dibuka dengan pembacaan ayat suci Al Qur’an. Menurut Nur Alam, Halal Bihalal merupakan hari lebaran seluruh umat muslim, dan banyak nilai yang bisa diambil baik dari konteks sosial masyarakat. Misalnya, memacu dan memicu dalam membangun sebuah komunitas, melalui jalinan silahtuhrahmi maaf memaafkan. “ Kita tidak boleh kehilangan jatidiri, kita menyadari hidup dengan bangsa yang multi etnik itu sangat sulit untuk mempersatukan persepsi, maka halal bihalal ini merupakan salah satu tempat yang tepat dalam membangun, mempersatukan daerah maupun bangsa. Setiap persoalan yang kita hadapi, Insya Allah bisa kita tuntaskan, karena semua masalah pasti ada jalan keluarnya,” ujar gubernur. Nur Alam juga menuturkan, dalam acara ini dihadiri oleh beberapa Caleg DPR RI. Nah, dalam pemilihan nanti semua tetap realistis karena yang menentukan adalah para pemilik suara. Bahkan, gubernur mengatakan siap menjadi Juru Kampanye (Jurkam) bagi semua partai. Gubernur juga mengajak seluruh komponen bersama membangun Sultra berdasarkan fungsi masing-mas-

ing. Tidak perlu saling mempersoalkan, namun yang terpenting ada rasa keiklasan dalam menjalankan tugas baik secara formal maupun di hadapan Allah SWT. Menurutnya, kemajuan yang ada di Bumi Anoa saat ini bukan karena Nur Alam-Saleh Lasata (NUSA), tapi merupakan prestasi bersama masyarakat. Lalu, setiap pemimpin pasti memiliki usaha keras dan setiap pemimpin memiliki cara berbeda namun satu tujuan. “ Mari sebagai orang Sultra, kita berikan kontribusi, jangan kita selalu merasa terbelakang. Kita tingkatkan target persaingan jangan hanya di daerah, tapi juga di Indonesia maupun di luar negeri. Kita majukan terus daerah kita,” katanya menutup sambutannya. Sementara itu, ketua KKST Sultra La Ode Djeni Hasmar mengungkapkan, Halal bihalal menjadi momen yang sangat tepat untuk memperbaharui dan mempererat persaudaraan. Aktivitas manusia yang begitu sibuk, bahkan sering mengharuskannya jauh dari kerabat, sangatlah membutuhkan suasana Halal Bihalal. Paling tidak agar acara tahunan itu benar-benar menjadi perhatian khusus untuk bersilaturrahmi dan saling memafkan bagi semua pihak. “ Acara ini merupakan kegiatan rutin bagi masyarakat perantauan. Momen Halal Bihalal ini juga dimanfaatkan untuk memberikan ucapan selamat kepada Gubernur Sultra yang telah berhasil meraih gelar Bintang Mahaputra Utama dari Presiden RI,” kata mantan Anggota DR RI itu. (cr1)


senin, 3 september 2013

iKlan

Kendari Pos


Langganan Dalam Kota Rp. 97.500,-

Kendari Pos | Selasa, 3 September 2013

? T 0 4 p R g n a b m a T il s a Kemana, H Nilai Ekspor Selama 5 Tahun Kendari,KP Potensi tambang di Sultra memang sangat luar biasa, sehingga tidak mengherankan kalau disebut sebagai salah satu daerah dollar di Indonesia Timur. Itu dapat dilihat dari besaran nilai ekspor yang cukup fantastis, Rp 40 triliun dalam kurun lima tahun terakhir (2008-2013. Hal ini dibenarkan anggota Komisi III DPRD Sul-

tra, Abdul Hasid Pedansa. “Nilai Rp.40 Triliun itu nilai ekspor tambang Sultra. Itu bukan dikarang-karang, tapi berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) pada kurung waktu lima tahun terakhir ini,” ujar Hasid, saat ditemui di kantor DPRD Sultra, kemarin. Sayangnya, nilai fantastis itu belum sepenuhnya menyentuh masyarakat Sultra, atau bahkan daerah dimana tambang itu beroperasi. “Kalau mau tanya siapa yang nikmati ya mengerti saja. Yang jelas, rakyat tidak dapat apa-apa. Belum

ada kontribusi signifikan yang diperoleh masyarakat dari keberadaan tambang itu,” jelasnya. Politisi PDI-P itu menilai angka sebesar itu karena tidak dirasakan langsung oleh masyarakat sehingga seperti hangus begitu saja tanpa bekas. Yang disayangkan, rakyat bukan mendapat sisi positifnya, justru malapetaka yang diperoleh. Buktinya, bencana banjir yang menimpa 2/3 wilayah Sultra belum lama ini disinyalir salah satunya akibat aktivitas pertambangan itu. Memang bukan satu-satunya, tapi

secara umum dampak kerusakan lingkungan disumbangkan oleh mereka. “Persoalan tambang ini memang bikin pusing kepala. Disatu sisi memberi harapan bagi daerah, namun disisi lain memberi ancaman keberlangsungan lingkungan. Hanya yang disayangkan nilai ekspor sebesar itu, kita (masyarakat) hanya bisa cium baunya, sementara fisiknya tak ada,” katanya. Nilai ekspor sebanyak itu lanjut Hasid, memang tidak berlebihan, mengingat banyaknya perusahaan tambang beroperasi di berbagai belahan wilayah Sultra.

PARLEMEN

SUWARJONO/KP

Komandan Korem (Danrem) 143 Halu Oleo Kendari, Kolonel ARH Andi Sumangerukka saat menyambangi dapur Redaksi Kendari Pos di Gedung Graha Pena kemarin.

Sartiah Yusran:

Legislator Perempuan Sangat Dibutuhkan Kendari, KP Terjun ke dunia politik dan berebut kursi masuk parlemen memang tidaklah mudah. Namun, sebuah kesuksesan bagi keterwakilan senator perempuan yang berhasil duduk di DPRD Kota Kendari. Mereka mampu menunjukan diri bahwa, perempuan juga bisa memikirkan permasalahan umum yang dialami masyarakat selama ini. Pemerhati Perempuan, Dr. Sartiah Yusran mengungkapkan kuota 30 persen untuk kaum hawa berada di DPRD merupakan sebuah kewajiban yang harus dijalankan karena sudah menjadi ketentuan undang-undang. Masyarakat harus fair atau adil melihat kinerja perempuan yang selalu menjadi sorotan. Padahal, mereka masih menjadi kelompok minoritas. “Harusnya sorotan juga tertuju pada kinerja legilator laki-laki,” kata Dosen FKIP UHO itu. Menurutnya, tidak sedikit anggota DPR perempuan memikirkan kepentingan umum. Begitupun sebaliknya, mungkin ada juga legislator laki-laki yang memikirkan urusan perempuan. Mengapa perempuan selalu menjadi sorotan? Jawabannya, perjuangan perempuan masuk sebagai anggota legislatif tidak gampang. Kedua, perempuan adalah kelompok minoritas, sehingga gampang dinilai. “Dimana-mana yang namanya kelompok minoritas itu menjadi sasaran empuk publik apalagi perempuan, termasuk di parlemen dan masih banyak alasan lain,” ungkapnya. Anggota legislatif perempuan yang sudah berhasil duduk sebagai legislator,

Baca LEGISLATOR di Hal 15

Data Dinas ESDM Sultra 2012, setidaknya ada 438 perusahaan pemegang Izin usaha Pertambangan (IUP). Meski belum semua dinyatakan melakukan eksploitasi, namun dari jumlah itu, ada 17 perusahaan mendapat izin ekspor. “Nilai ekspor sebesar itu (Rp 40 triliun), kalau dibanding dengan APBD Sultra tidak ada apa-apanya. Bayangkan saja, tahun lalu APBD Sultra hanya sampai kisaran Rp 2 triliunan. Jadi, kalau diestimasi setiap tahun, empat kali lipat lebih banyak nilai ekspor itu dari pada nilai APBD,” ujarnya. (cr3)

Danrem Baru Kunjungi Redaksi Kendari Pos Kendari, KP Bahagia dan bangga. Dua kata tersebut beberapa kali diulang, Komandan Korem (Danrem) 143 Halu Oleo Kendari, Kolonel ARH Andi Sumangerukka, saat mendatangi dapur redaksi Kendari Pos, kemarin (2/9). Disambut, Direktur Utara PT Media Kita Sejahtera (Kendari Pos), Milwan Lukman bersama Pemimpin Redaksi (Pemred) Kendari Pos, Onggi Nebansi, Redaktur Pelaksana, Ruslan Amarullah, serta Koordinator Liputan, Abdi Mahatma, suasana cair mengiringi diskusi seputar kerjasama antarkedua lembaga tersebut.

Baca DANREM di Hal 15

Rute Angkot Bakal Dievaluasi Kendari, KP Menjamurnya angkutan kota (angkot) di Kota Kendari, hampir tak bisa dikendalikan lagi. Parahnya, tidak ada pemerataan armada, disetiap rute yang dilalui. Pihak Dinas perhubungan Kota Kendari, berjanji mesti ada penataan yang baik terkait rute yang dilalui angkot ini, agar tidak terjadi penumpukan kendaraan yang terjadi di beberapa jalur, termasuk pembukaan jalurjalur baru yang belum dilewati angkutan. Kepala Dinas perhubungan Kota Kendari, Syarif Sajang mengatakan, saat ini, pihaknya segera akan melakukan evaluasi, serta penyebaran. Beberapa angkutan di jalur padat seperti rute, Kota Lama - Kampus Baru, akan dipindahkan ke jalur lain. “Rute-rute yang ada di Kota Kendari ini, memang harus segera dievaluasi. Belajar dari rute yang ada saat ini sangat tidak merata, ada jalur yang, mengalami pe-

numpukan angkutan, tetapi ada juga yang sama sekali tidak memilki armada pengangkut,” papar Syarif saat ditemui usai mengikuti kegiatan di gedung DPRD Kota Kendari kemarin. Menurut dia, sementara ini, sebagai langkah antisipasi dan mengisi jalur-jalur kosong dan sepi, pihaknya akan mengoperasikan Damri ke beberapa jalur, diantaranya, Jalur Rusunawa dan Rumah Sakit Abunawas dan beberapa rute lainya, sebab kedua jalur tersebut kini, memiliki tingkat kebutuhan angkutan yang semakin tinggi. “Semua kita, akan ratakan, sehingga kebutuhan masyarakat akan angkutan bisa segera teratasu dengan baik, sebab, memang pembangunan kita sudah semakin meluas, sehingga kebutuhan angkutan juga cukup tinggi, makanya kita juga harus berpacu,” tandasnya.(m2)

DOK/SUWARJONO/KP

Untuk mencegah terjadinya penumpukan Angkutan Dalam Kota (Angkot) di beberapa jalur, pemerintah Kota Kendari akan segera melakukan pembukaan rute baru.


14

Metro

Kendari Pos | Selasa, 3 September 2013

Dua Pelaku Kejahatan Diciduk Kerap Melakukan Curanmor dan Jambret

Kendari, KP Jajaran Kepolisian Polres Kendari, kembali berhasil menangkap dua oknum pelaku pencurian kemarin (1/9) sekitar pukul 23.00 wita. Satu tersangka yakni Satrio (20), diketahui bukan hanya melakukan satu kejatan, melainkan dua jenis pencurian ikut dilakoninya, yakni pencurian sepeda motor (curanmor) dan jambret. “Kami berhasil menangkap dua kawanan pelaku curanmor yakni Satrio dan Iman (18). Berdasarkan pengembangan, ternyata Satrio ini, juga sebagai pelaku jambret dan sudah melakukan aksinya di 9 TKP di Kota Kendari,” ungkap AKP Agung Basuki, Kasatreskrim Polres Kendari saat ditemui, kemarin (2/9). Awalnya, kepolisian berhasil menangkap Satrio. Itu berdasarkan laporan masyarakat, jika Dia memiliki motor bodong hasil curian. Lalu kepolisian mengecek rangka mesin motor Jupiter warna merah itu, ternyata benar motor itu merupakan hasil curian berdasarkan laporan korban di Polsek Mandonga. “Motor itu dicuri pelaku pada tahun 2011 lalu

saat diparkir di MTQ square. Setelah Satrio ditangkap, mengaku motor itu di bawa kabur bersama temannya, Iman. Sehingga kami langsung mencari tersangka Iman dan berhasil ditangkap,” jelas Agung Basuki, mantan Kasatreskrim Polres Kolaka itu. Kronoligis penangkapan, kedua pelaku diciduk di wilayah Kelurahan Mangga Dua, Kecamatan Kendari tanpa perlawanan. Sebab, keduanya merupakan warga setempat. Dalam melakukan aksinya, Satrio mempunyai kelompok yang berbeda. Jika melakukan curanmor, maka beraksi bersama tiga rekannya yakni inisial T, Y dan C yang kini masi buron. “Kawanan Satrino ini telah menjadi target operasi (TO) kami. Ia mengaku kerap menjambret di wilayah MTQ square, jembatan triping Anduonohu, depan hotel Athaya, Made Sabara, kampus UHO dan wilayah RSUD Abunawas. Saat ini, hasil jambret mereka lakukan, masih dalam pengembangkan,” tegasnya lagi. Tersangka Satrio dikenakan pasal berlapis yakni pasal 363 363 KUHPidana ancaman 5 tahun penjara Dua pelaku pencurian motor yang dibekuk reskrim Polres Kendari kemarin. dan pasal 365 tentang pencuarian dan kekerasan (curas) ancaman maksimal 12 tahun penjara. “Kalau Iman hanya dikenakan pasal 363. Kawanan jabret lainnya, masih dalam penyelidikan dan pengejaran,” aku Agung Basuki. (cr4)

Basyarun/KP


Kendari Pos | Selasa, 3 September 2013

Danrem... Kunjungan perdana, pria yang mengaku dekat dengan atmosfir Kota Kendari ini, didampingi Kasi Teritorial Letkol Inf Sahrul Haq, Perwira Seksi Intel Mayor Inf. Endang dan Mayor Inf Sulaiman. Secara khusus dianggap sebagai langkah awal yang dilakukan dalam bersosialisasi dan mendekatkan diri dengan masyarakat. Pengganti Kolonel Inf. AS Fadhila, ini mengatakan, pihaknya akan menjadi bagian yang tak terpisahkan dari Kendari Pos. “TNI adalah bagian dari Kendari Pos, dalam hal memberikan masukan yang membangun bagi peningkatan kinerja dan profesionalisme aparat. Tentara tidak boleh lagi menakut-nakuti, tetapi tentara menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari masyarakat,”ungkapnya. Menurutnya, media merupakan sarana yang sangat strategis dan dibutuhkan diera transformasi dan informasi seperti sekarang ini. “ Tiada waktu yang kita lewati tanpa media, sebab, segalah kebutuhan kita tersaji secara lengkap melaui media. Bahkan saat ini media sudah sampai di tempat tidur,” paparnya. Danrem bersahaja ini juga mengaku, pihaknya tetap membuka diri,

dengan rekan-rekan media dalam menginformasikan, kebijakan yang dilakukan Korem HO. “Kita akan tetap berkoordinasi serta saling memberikan informasi terkait berbagai isu, dalam hal menjaga kedaulatan NKRI,”tambahnya. Sementara itu, Direktur Utara PT Media Kita Sejahtera yang juga Pemimpin Umum Kendari Pos, Milwan Lukman, mengatakan, komitmen Kendari Pos sebagai perusahaan media, tetap menjaga profesional, terutama menyakut isu SARA (suku, agama dan ras) yang sering terjadi di masyarakat. “Sebagaimana daerah lainnya, pergesekan sosial menyangkut isu SARA, kadang terjadi, namun sebagai media yang profesional Kendari Pos menjaga hal-hal yang dapat menyebabkan perpecahan, bahkan itu harap hukumnya untuk diberitakan,” ungkap Milwan diamini Pempred Onggi Nebansi. Diakhir kunjungan tersebut, masih dalam suasana yang penuh canda, secara simbolik Dirut Kendari Pos bersama Pempred Onggi Nebansi menyerahkan Cinderamata Kepada rombongan Danrem 143 Halu Oleo sebagai kenang-kenangan. (m2)

Metro

15

Cegah Perpecahan, MUI Gelar Dialog Kendari, KP Ormas Islam di Indonesia semakin marak. Akibatnya, terjadi perbedaan pemahaman ajaran agama Islam atara satu kelompok dan kelompok yang lain. Untuk mengantisipasi adanya perpecahan, majelis Ulama Indonesia (MUI) Sultra menggelar dialog dengan menghadirkan beberapa perwakilan ormas Islam yang ada di Sultra. Bertempat di gedung Islamic Center Kendari akhir pekan lalu, peserta yang terdiri dari pengurus NU Sultra, pengurus Muhammadiyah Sultra, LDII Sultra, HTI Sultra dan Wahdah Islamiyah Sultra saling bertukar pikiran bagaimana meningkatkan solidaritas antara sesama umat Islam, tanpa memandang latar belakang kelompok. “Melalui kegiatan ini kami harapkan adanya penyegaran tentang pentingnya ukhuwah islamiyah. Disamping itu memperoleh informasi tentang keragaman pemahaman ajaran Islam, mencari strategi organisasi menuju ukhuwah islamiyah serta memperoleh rumusan tentang kebersamaan dalam memelihara ukhuwah islami-

yah,” ungkap Ketua MUI Sultra Bidang Kerukunan Umat Beragama, Drs. H. Abd. Hamid Halim. Melalui kesempatan itu, para pengurus ormas diharapkan mampu memberikan penyampaikan kepada anggotanya untuk senantiasa menekan perasaan dan emosi serta mampu untuk lebih mengutamakan Islam daripada mazhab. “Kita harapkan biarlah soal-soal sunnah, nafilah dan mustahsan diamalkan menurut pendapat maisng-masing berdasarkan dalil-dalil syari’ yang dipandang benar dan kuat, asalkan tetap menomorsatukan pokok-pokok ajaran Islam,” kata Abd. Hamid. Tak hanya dengan sesama umat muslim, pada momen itu juga para ormas diharapkan lebih mampu menciptakan hubungan yang harmonis dengan sesama umat beragama yang ada di Indonesia, khususnya di wilayah Sultra. Untuk lebih meningkatkan solidaritas, para pengurus ormas Islam juga sepakat untuk menghidupkan kembali Forum Komunikasi Lembaga Dakwah (FKLD) yang pernah terbentuk. (fya)

Legislator... kata dia, tidak hanya sampai duduk disitu. Memang harus berproses terutama peningkatan kapasitas dan kinerjanya, sehingga masyarakat tidak mengeluarkan suarasuara sumbang. Legislator perempuan seharusnya sensitif dan mempunyai rasa tanggung jawab untuk melirik keberadaan perempuan yang membutuhkan bantuan, terutama kelompok yang termarjinalkan dan terlupakan. Itulah salah satu tujuan utama aksi affirmasi 30 persen keberadaan perempuan sebagai anggota legislatif. “Dengan demikian, anggota legislatif perempuan masih sangat dibutuhkan di masa-masa yang akan datang. Perempuan membutuhkan proses yang panjang di dalam dunia politik dibandingkan dengan laki-laki yang memang sudah menjadi dunianya sejak zama dahulu,” harapnya. (aka)




Edukasi

18

Isi Tak Layak, Buku Kurikulum 2013 Direvisi Jakarta, KP Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) segera merevisi buku teks pelajaran Bahasa Indonesia Kelas VII SMP Kurikulum 2013 yang telah beredar. Revisi terpaksa dilakukan karena buku tersebut dinilai mengandung konten yang tidak layak dijadikan contoh.

Wamendikbud Bidang Pendidikan, Musliar Kasim mengatakan, revisi ini sebagai evalusasi atas aspirasi dari masyarakat terhadap isi dari buku tersebut yang beredar di SMP wilayah Garut, Jawa Barat. “Semua buku yang ditulis kita kendalikan. Baik dari segi substansi, bahasa, ilustrasi, dan pencetakan. Tetapi sebagai

APE-PAUD Segera Direalisasikan Kendari, KP Bantuan alat permainan edukatif (APE) pada Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) segera diwujudkan pemerintah pada lima kecamatan yang ada di Kota Kendari. Kelima kecamatan yang akan memperoleh

manusia tentu kita menyadari juga punya keterbatasan. Untuk itu kita ada program evaluasi. Jangan dikatakan evaluasi buku itu karena (kejadian) ini,” kata Musliar di Jakarta, Senin (2/9). Bagian yang direvisi dari buku itu adalah pada bagian lampiran yang memuat kutipan dari kumpulan cerpen Gerhana yang ditulis

satu Pusat Kegiatan Gugus (PKG) tersebut, yakni Baruga, Poasia, Mandonga, Puuwatu, dan Kadia. Dalam satu PKG terdiri atas dua gugus PAUD, dan dalam satu gugus PAUD terdiri atas beberapa kelompok PAUD yang ada di kecamatan setempat. Itu disampaikan Kabid Pendidikan Luar Sekolah Sarana dan Prasarana PAUD Diknas Kota Kendari, Muhammad Rafiuddin, kemarin. Kata dia, selain BOP yang diberikan Diknas, Kemdikbud juga menyiapkan dana pendidikan pada lembaga PAUD yang dikenal dengan APE. Tahun lalu, hanya dua kecamatan saja yang mendapatkan

oleh Muhammad Ali. Di dalamnya terdapat kata-kata yang dianggap kurang pantas untuk disampaikan kepada peserta didik. Me nu r u t Ke p a l a Ba d a n Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Mahsun, karya itu sudah lama beredar secara nasional karena diterbitkan oleh penerbit nasional yaitu Pustaka Utama

dana APE di Kota Kendari, yakni Baruga dan Mandonga. “Tahun ini, lima kecamatan sebaga penerima APE. Semua bantuan ini diturunkan dalambentuktunaikepadarekeningmasingmasing kecamatan. Jumlah dana tersebut senilai Rp 10 Juta pertahunnya dalam satu PKG per kecamatan,” terang Rafiuddin. Selanjutnya, kata Rafiuddin, berdasarkan peraturan pemerintah Nomor 38 Tahun 2010 tentang standar pelayanan pendidikan anak usia dini (PAUD), di Kota Kendari terdapat 193 unit PAUD. Atas dasar itu pemerintah menyediakan bantuan dana yang diperuntukan kepada lembaga pen-

Grafiti tahun 1996. Karya itu, kata dia, bukan merupakan bagian yang dijadikan contoh pembahasan materi yang berhubungan dengan kompetensi dasar pada substansi buku yang ditulis oleh Kemdikbud. Melainkan hanya sebagai contoh untuk latihan yang ditempatkan pada lampiran. (jpnn)

didikan diluar sekolah yang dimaksud. Adapun pendidikan yang dimaksud adalah taman kanak-kanak (TK), kelompok bermain, tempat pengajian Al-Qur’an (TPA), dan satuan pendidikan sejenis (SPS). “Untuk mendapatkan dana APE ini, dapat dilihat dari gugus PAUD nya, kalau di kecamatan tersebut terdapat banyak lembaga PAUD, maka mereka akan membentuk gugus, setelah terdiri atas beberapa gugus maka akan dibentuk PKG yang akan ditunjuk oleh pemerintah kecamatan setempat. Minimal dalam satu PKG adalah dua gugus PAUD” pungkasnya. (p6)

Konvensi Pendidikan Fokus Bahas Unas

BPK Temukan Kejanggalan Anggaran Pendidikan Rp 24,1 Triliun

Jakarta, KP Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) mengeluarkan informasi baru soal rencana gelaran konvensi pendidikan. Awalnya pertemuan akbar itu dipakai untuk membahas seluruh persoalan pendidikan. Tetapi akhirnya dipakai untuk mengupas urusan pro-kontra pelaksanaan ujian nasional (unas). Informasi ini disampaikan langsung Mendikbud Mohammad Nuh. Dia menuturkan, pekan depan informasi teknis tentang pelaksanaan konvensi pendidikan akan disebar. “Termasuk juga TOR (term of reference) acaranya,” kata mantan rektor ITS itu. Nuh menjelaskan bahwa konvensi ini dipakai untuk mencari solusi terhadap polemik pelaksanaan unas selama ini. Dia mengatakan bahwa energi masyarakat habis untuk membahas perlu atau tidak pelaksanaan ujian tahunan itu. Menurut sejumlah informasi, meskipun tema besarnya adalah unas, bakal banyak bidang pendidikan lainnya yang bakal dibahas. Menteri asal Surabaya itu menuturkan, semua pihak boleh ikut konvensi ini. Tetapi sebelumnya, Kemendikbud bakal menyebar undangan resmi kepesertaan konvensi ini kepada sejumlah pihak. Mulai akademisi dan praktisi pendidikan hingga para pengamat dan LSM yang selama ini sering menyoroti persoalan unas. Menurut Nuh dalam konvensi diharapkan keluar gagasan untuk pengembangan pelaksanaan unas. “Segala probelamatika unas diselesaikan di forum ini. Sehingga selanjutnya pelaksanaan unas tidak ramai terus,” ujar dia. Meskipun akan meminta pandangan-pandangan sejumlah pihak soal unas, hasil akhir konvensi ini bisa ditebak. Yakni Kemendikbud tetap “memaksakan” ada ujian nasional yang memiliki konsekuensi kelulusan siswa. Tetapi untuk prosentase bobot materi ujian yang dibuat oleh pemerintah pusat dan internal sekolah, bakal mengalami perubahan. Nuh juga menampik konvensi pendidikan ini berkaitan dengan konvensi Partai Demokrat. “Tidak ada niatan untuk sosialisasi istilah konvensi. Konvensi pendidikan ini murni urusan akademis, bukan politik praktis (kepartaian, red),” paparnya. (wan)

Jakarta, KP Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh tadi malam membeber hasil pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) tahun anggaran 2012 di Komisi X DPR. Hasilnya mengejutkan, BPK menemukan kejanggalan penggunaan anggaran hingga Rp 24,125 triliun. Nuh memaparkan bahwa temuan BPK itu terbagi menjadi tiga item. Pertama adalah temuan 23 kejanggalan administrasi sebesar Rp 24 triliun. Kedua adalah delapan indikasi kerugian negara sebesar Rp 28,9 miliar. Dan ketiga adalah 18 potensi kerugian negara senilai Rp 60,4 miliar. “Bagian yang temuan administrasi itu memang banyak. Tetapi rekomendasi dari BPK cukup diselesaikan secara administrasi,” kata Nuh. Dari paparan itu, Nuh mengisaratkan bahwa temuan kejanggalan administrasi yang mencapai Rp 24 triliun itu tidak mengarah pada kasus tindak pidana korupsi dan sejenisnya. Dia mencontohkan urusan administrasi adalah pelaporan bantuan sosial (bansos) dan pencatatan aset tanah di perguruan tinggi

negeri (PTN). Selanjutnya terkait dengan indikasi kerugian negara yang mencapai Rp 28,9 miliar, Nuh mengatakan perlu pembuktian lebih lanjut. Untuk penelusuran dan pencarian bukti lebih lanjut ini, Nuh mengatakan akan menugaskan tim Inspektorat Jenderal (Itjen) Kemendikbud. Dia mengatakan bahwa temuan indikasi kerugian negara ini lebih dekat dengan kasus tinda pidana. “Tapi itu tadi, butuh bukti lebih lengkap,” katanya. Kemudian untuk potensi kerugian negara yang mencapai Rp 60,4 miliar, Nuh mengatakan masih belum bisa disebut ada tindak pidana korupsi. Sebab menuut BPK, potensi kerugian negara adalah kerugian yang terjadinya tergantung pada tindakan pengelola anggaran. Dari seluruh temuan BPK itu, Nuh mengatakan bahwa urusan kelengkapan administrasi akan segera dituntaskan. “BPK memberikan waktu 60 hari untuk menindaklanjuti,” katanya. Selanjutnya menteri asal Surabaya itu mengatakan akan menagih pertanggung-

jawaban pengelola anggaran terkait temuan BPK senilai Rp 67,3 miliar. Kemudian Nuh juga mengatakan akan mengembalikan uang senilai Rp 18,8 miliar ke kas negara. Selain paparan laporan pemeriksaan BPK, Nuh juga menjelaskan serapan anggaran APBN Kemendikbud 2013. Catatan hingga Agustus ini, serapan anggaran Kemendikbud masih 39,43 persen. Untuk catatan, APBN Kemendikbud 2013 dipatok sebesar Rp 73 triliun. Pihak Kemendikbud berkilah bahwa lambatnya pencairan anggaran APBN Kemendikbud 2013 disebabkan pemblokiran oleh Kementerian Keuangan (Kemenkeu). Meskipun serapan kecil, Nuh mengatakan serapan tahun ini lebih baik dibandingkan tahun lalu yakni hanya 33,31 persen di periode Agustus 2012. Tetapi dia mengakui bahwa serapan tahun ini yang masih hanya 39,43 persen, jauh di bawah target sebesar 57,12 persen. (wan)

Kendari Pos | Selasa, 3 September 2013

Murid SD Ikut Bimtek PJAS Kendari, KP Balai Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Kendari menggelar bimbingan teknis (Bimtek) pangan jajanan anak sekolah (PJAS) yang diselenggarakan di salah satu Hotel di Kota Kendari, kemarin (2/9). Kegiatan yang diikuti belasan SD inI, untuk membantu mewujudkAn generasi bangsa yang sehat, aman dari segala macam penyakit yang bersumber dari berbagai jenis makanan yang dikonsumsi para murid SD. Kepala BPOM Kendari, Dra. Adilah Pababbari, Apt. MM., mengungkapkan, Bimtek untuk memberikan bimbingan teKnis kepada sekolah yang ada di Kota Kendari berupa komunikasi,informasi, dan edukasi tentang pangan jajanan anak sekolah. “Jadi yang kami undang pada kegiatan ini, adalah kepala sekolah, komite sekolah, dan pengelola kantin sekolah masingmasing, besok yang datang adalah perwakilan sekolah dan 2 orang siswa, dua orang siswa inilah yang akan menyampaikan kepada teman-temannya yang lain tentang bagaimana makanan yang layak untuk dimakan di sekolah,” terangnya. Kegiatan yang berlangsung tanggal 2 hingga 3 September 2013 adalah program nasional dari gerakan nasional jajanan pangan anak sekolah yang telah dicanangkan Wapres, Budiono, sejak tahun 2011. Sasarannya adalah khusus SD dan Madrasah Ibtidayah (MI). “Bimtek ini sudah yang kedua kali kami laksanakan, dan ini akan berlangsung terus-menerus hingga ke tingkat daerah. Sasaran kami hanya di SD dan MI, karena level inilah siswa SD belum bisa memilih makanan yang sehat, sementara kalau SMP saya rasa mereka sudah pintar membedakan mana makanan yang baik dan makanan yang buruk,” ungkap Adilah. Selainitu,tujuan utamadarikegiatanyangmelibatkan sejumlah SD ini, memberikan bimbingan teknik kepada sekolah khususnya pengelola kantin agar menyajikan makanan jajanananaksekolahyangsehatdanamandari bakteri. “Kebanyakan anak SD belanja di sekolah, kalau TK itu belum jajan, iya masih bawa bekal dari rumahnya masing-masing. Makanya kita fokus di SD untuk memberi bimbingan teknis dalam memilih makanan jajanan yang sehat. Sekolah yang kami undang itu, dari lima belas sekolah tersebut yang ditunjuk langsung Diknas di antaranya, SD Katolik Pelangi, SDN 5 Mandonga, SDN 10 Mandonga, SDN 2 Baruga, SDN 6 Baruga, SDN 17 Baruga, SDN 7 Kendari Barat, SDN 6 Kendari Barat dan MI Ummushabri” jelas Kepala BPOM Kendari ini. Staf ahli Walikota Kendari, Ir. Benyamin Salempang, M.Si., amengatakan untuk membangun bangsa ini tentu harus mulai dari sekarang, seperti anak sekolah. selain dari investasi keluarga, mereka juga adalah investasi negara yang akan menjadi generasi penerus. Jadi dari kegiatan tersebut dapat melindungi jajanan anak sekolah yang tidak aman, tidak sehat, tidak bermutu, dan tidak bergizi. “Guru sekolah maupun pengelola kantin dapat membantu pemerintah dalam hal pembangunan karakter anak bangsa melalui kbimbingan teknis seperti kegiatan ini. Kalau kita tidak menjaga jajanan anak sekolah mulai sekarang, maka tentu itu dapat menyebabkan anak menjadi idiot, karena konsumsinya makanan dan minuman yang tidak sehat,” tandas Benyamin, saat membuka Bimtek PJAS. (p6)


Kampus

Kendari Pos | Selasa, 3 September 2013

STAIN Kendari

Tes Jalur Mandiri Lokal Kendari, KP STAIN Kendari menggelar tes mahasiswa baru (maba) melalui jalur mandiri lokal, kemarin (2/9). Sebanyak 70 peserta mengikuti tes yang diawasi ketat oleh pengawas yang diamanahkan oleh panitia seleksi Maba STAIN. “Meski peserta hanya 70 orang, tapi tetap dilakukan seleksi ketat. Kalau mereka semua memenuhi persyaratan dan dinyatakan lolos maka 70 orang ini berhak untuk menjadi mahasiswa STAIN Kendari. Namun jika ada peserta yang mengikuti seleksi tidak dinyatakan lolos maka kami juga tidak dapat menerima calon mahasiswa tersebut. Kami hanya berupaya untuk melaksanakan seleksi maba dengan aturan yang telah ditetapkan,” tandas Wakil Ketua I STAIN Kendari, Dr. Husain Insawan,

Yusuf/KP

Suasana tes jalur mandiri lokal STAIN Kendari, kemarin.

M.Ag., kemarin. Jalur mandiri lokal dibuka bagi mereka yang belum mendapatkan ijazah hingga bulan Agustus, namun berminat studi di perguruan tinggi. Pembukaan pendaftaran jalur

mandiri lokal ini merupakan wujud dan upaya STAIN Kendari dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, utamanya dalam dunia pendidikan. Adapun tes yang wajib diikuti peserta, yaitu tes

Mahasiswa Pertanian Usaha Brownies

STIKES Mandala Waluya

Helat Pra PPS Maba Kendari, KP Untuk membentuk kaderkader pemimpin bangsa yang berkualitas, berkompeten, bertanggung jawab, penuh dedukasi, serta memiliki integritas yang tinggi, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKES) Mandala Waluya menggelar pra Pengenalan Program Studi (PPS) berbasis integritas, pada Mahasiswa baru (Maba). Kegiatan yang dilaksanakan 2-3 September 2013, diikuti sekitar 500 Maba . Puket III STIKES Mandala Waluya, H.Laode Malik,S. KM,M.Kes., menjelaskan pra PPS merupakan momen untuk menyampaikan keadaan dan manajemen kampus pada Maba. Misalnya, kebijakankebijakan kampus, metode pengajaran, cara memprogram mata kuliah dan pengenalan dosen-dosen. Pra PPS lebih mengarah pada pengembangan dan pembinaan karakter, serta merubah kebisaan Maba sewaktu duduk dibangku SMA. Saat ini mereka telah menjadi mahasiswa, olehnya itu mereka harus meninggalkan kebiasaansaat duduk di SMA. Setelah melaksanakan Pra PPS, akan dilanjutkan dengan kegiatan PPS, yakni 4 dan 5 September 2013. Dalam kegiatan tersebut, Maba

Ramadhan/KP

Peserta pra PPS STIKES Mandala Waluya, saat mengikuti upacara pembukaan.

akan dikenalkan pada lembaga kemahasiswaan yang ada di STIKES Mandala Waluya, termasuk informasi soal program kerja lembaga tersebut. Bagi Maba yang berminat untuk mengembangkan bakatnya dibidang seni atau olahraga, mereka bisa masuk di lembaga kesenian atau olahraga yang ada di kampus. “Untuk melaksanakan pra PPS dan PPS, kami melibatkan beberapa dosen dan beberapa mahasiswa. Mahasiswa yang menjalankan kegiatan, sedangkan dosen sebagai pemantau jalanya kegiatan,” ungkap Laode Malik. Puket III STIKES Mandala Waluya ini, menegaskan panitia

potensi akademik (TPA), tes bidang studi dasar (TBSD) dan wawasan keislaman. Jadi calon mahasiswa yang mengikuti tes melalui jalur ini harus lolos dalam tiga jenis tes tadi. Peserta diawasi oleh 7 orang pengawas

jadi setiap pengawas mengawasi sepuluh orang peserta. Peserta tersebar dalam empat ruangan dimana dalam setiap ruangan diisi oleh dua puluh orang peserta, hanya satu ruangan pesertanya berjumlah 10 orang. Insawan mengungkapkan dalam seleksi ini, pihaknya tidak menemukan adanya joki karena sebelum masuk ruangan para peserta divalidasi oleh pengawas. Sampai sejauh ini, belum ada laporan dari pengawas jika mereka menemukan joki dalam tes seleksi jalur mandiri lokal ini. “Dalam validasi itu kami mencocokan nama, tanda tangan dan pas photo peserta yang mengikuti tes seleksi sebelum mereka memasuki ruang ujian. Hal ini kami lakukan untuk mencegah terjadinya praktek perjokian,” jelasnya. (m3)

pra PPS dan PPS tidak dibolehkan melakukan kekerasan atau pungutan liar kepada Maba. Bila ada panitia yang ditemukan melakukan hal tersebut, maka akan dikenakan sanksi sesuai dengan aturan yang berlaku, yaitu dikeluarkan dari kampus. Setelah pra PPS dan PPS, rencananya Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) akan menggelar training ESQ (Emosional Spiritual Question) pada Maba. Kegiatan tersebut akan dilaksanakan di salah satu hotel yang ada di kendari. Itu dilakukan untuk menanamkan nilainilai agama kepada Maba yang merupakan calon pemimpin bangsa dimasa depan. (m4)

Kendari, KP Menjadi pengusaha tak harus mengantongi ijasah, asalkan punya minat dan kemauan yang keras, siapapun bisa mewujudkan impiannya menjadi seorang entrepreneur muda. Inilah yang coba digagas mahasiswa Fakultas Pertanian, Jurusan Teknologi Pangan pada Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari. Ilmu yang diperoleh coba diaplikasikan dengan menciptakan salah satu usaha produktif, yaitu brownies ubi jalar. Ketua Jurusan Teknologi Pangan, Dr. Gusnawati, SP., M.Si., mengatakan usaha Brownies tersebut telah dibuat mahasiswa sejak enam bulan lalu. Pertama dilakukan untuk menggalang dana, dalam rangka melaksanakan salah satu kegiatan kemahasiswaan. Melihat peminat brownies ubi jalar mengalami perkembangan, maka mahasiswa pertanian memproduksi brownies dalam jumlah yang lebih banyak. Saat ini brownies tersebut telah dipasarkan ke seluruh fakultas yang ada di UHO. Brownies ubi jalar merupakan, salah satu jenis usaha yang ditekuni oleh mahasiswa. Mereka dituntut agar mampu menciptakan berbagai makanan yang berbahan baku dari hasil-hasil pertanian. Hal tersebut dilakukan untuk menciptakan alumni yang berjiwa wirausaha. “Biasanya hasil pertanian langsung dijual tanpa ada perubahan, hal itu menyebabkan harga jual lebih murah. Olehnya itu, kami menuntut mahasiswa agar lebih kreatif dalam mengelola hasilhasil pertanian. Kalau sudah dimodifikasi harga pasaranya tentu lebih tinggi dan menarik perhatian masyrakat. Misalnya ubi jalar yang di jadikan brownies,” terang

19

STIE 66 Kendari Temu Alumni Dirangkai Halal Bihalal Kendari, KP Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) 66 Kendari menggelar temu alumni, Jumat (30/8). Acara yang dirangkaikan dengan halal bihalal ini, dihadiri Mantan Gubernur Sultra, H. Ali Mazi, Asisten Administrasi Bidang Kesra Kota Kendari, Arifin Baidi, ketua yayasan, serta sivitas Akademika STIE 66. Ketua panitia, Bakhtiar Abbas, SE, M.Si., mengatakan, temu alumni dan halal bihalal bertujuan mempererat hubungan kekeluargaan dan silaturahmi, antara sivitas akademika STIE 66. Kegiatan ini juga, bagian dari rangkaian perayaan Hari Raya Idul Fitri 1434 H. Acara itu pun diyakini sebagai ajang promosi untuk penerimaan mahasiswa baru, bahwa di STIE 66 banyak kegiatan ekstra, antara lain kegiatan acara halal bihalal dan temu alumni. Ini akan menjadi kegiatan rutinitas setiap tahun. “Di lembaga ini, setiap tahun ada wisuda. Saat wisuda itu ada alumni yang hadir. Tetapi mereka, tidak terkordinir dan terpogram dengan baik. Makanya itu, hubungan dengan kegiatan temu alumni ini adalah untuk menciptakan dan memperarat hubungan antara alumni-alumni yang selama ini sudah terpencar,” ungkap Bakhtiar. Menurut dia, mulai dari tahun 2000 s.d 2013, banyak alumni yang tersebar di sultra, bahkan ke luar sultra. Olehnya itu mereka diundang. Mengingat, akan ada pembentukan dan pemilihan ketua ikatan keluarga alumni, yang di dalamnya adalah para alumni mulai dari angkatan 2000 s.d 2013 tahun terakhir. Pembentukan ikatan alumni ini, untuk mengakomodir semua alumni mulai angkatan 2000 s.d 2012. Masa periode jabatan yang terpilih, selama dua tahun. Mereka yang dipilih akan menempati posisi ketua, wakil ketua, sekretaris, bendahara dan 4 deparetemen. Ketua STIE 66, Sudarmanto Saeka, SE, M.Si., menyampaikan pelaksanaan temu alumni yang dirangkai halal bihalal, pertama kali dilakukan. Ajang tersebut merupakan momen untuk menjalin silaturahmim mulai alumni dari angkatan pertama sampai dengan yang terakhir, mereka harus saling mengenal, antara satu dengan yang lainnya. Begitu pula antara mahasiswa dengan alumni. “Kita berharap alumni ini, bisa melakukan sebuah gebrakan yang baik terhadap lembaganya, kearah yang lebih maju, ketingkat masyarakat dan daerah maupaun secara global. Di dalam organisasi ini ada 2 kepenggurusan, yaitu kepenggurusan pengelolaan utama harian, dan para pengawas. Pengawas inilah, orang-orang lembaga yang akan mengontrol kegiatan-kegiatan. Secara internal, alumni memberikan sumbang saran terhadap perbaikan penggelolaan stie 66. Eksternalnya, memberikan informasi kepada masyarakat, tentang bagaimana kualitas pendidikan yang ada di stie 66,” tandas Sudarmanto. (m1)


20

Xpresi

Adhy Azhan

Kendari Pos | Selasa, 3 September 2013

Facebookers

Harus Komitmen dan Kerjasama

Ismha Cubbycubby Ciicwelopehlopehnaheram BUANGLAH sampah pada tempatnya !!karna kebersihan itu sbgian dari IMAN:D

MENCIPTAKAN lingkungan yang bersih emang butuh komitmen guys.. Bukan hanya dari satu orang saja, tapi seluruh pihak, mulai dari pemerintah sampe kepada masyarakatnya. Coz, kalau prinsip kebersihan diterapkan hanya dari atas saja, yakin deh..di masyarakat kita gak akan menemukan lokasi yang enak untuk dipandang karena kebersihan hanya menjadi kebijakan tanpa ada realisasi dan tindak lanjut dari semua pihak itu. Yah intinya sech kerjasama. Karena dengan pola seperti itu, pekerjaan yang berat akan semakin ringan dan akan menambah harmonisnya hubungan antar masyarakat serta masyarakat dan pemerintah. Sayang donk kalau prestasi kebersihan yang udah kita raih empat tahun berturut-turut gak dijaga en dipertahankan..bisa diketawain tuh ama daerah lain..so mari kita menjaga kebersihan lingkungan. (Wulan/fya)

Chintya Arliana Putri Mangunrai lingkungan yg bersih sangat berarti bagi kesehatan kita... jdi kita harus mempertahankan lingkungan yg bersih dan kita harus mnjga kesehatan dengan cara mempertahankan kebersihan

Cuapcuap

Bastian Thea Pasta Lw mNrut.ku, mUlai dri pMerintah.x Lahh, qlo pMerintah.x teGass tNtang mNjaga kBersihan n mNyediakan lAhan sBagai t4 pNampungan yg bGus tuk sampah, n sLalu mNegas.kn mnjaga lIngkungan dri sMpah pSti sMw.x jadi brSih...

Drs. La Ode Sudu (Guru SMPN 2 Kendari)

Buanglah Sampah pada Tempatnya! BUAT sobat expresi sepertinya ajakan untuk menjaga keberihan lingkungan kita bukan hal yang baru lagi. Bahkan hampir di setiap sekolah kini benar-benar menggalakkan kebersihan dan lingkungan yang asri. Kalian tahu sendiri khan menjaga kebersihan lingkungan sangatlah berguna untuk kita semua karena dapat menciptakan kehidupan yang aman, bersih, sejuk dan sehat. Sebenarnya menjaga lingkungan tidaklah sulit. Membuang sampah pada tempatnya, itu juga sudah termasuk salah satu ciri bahwa kita peduli terhadap lingkungan. Apalagi kalau kita berinisiatif untuk turun langsung melakukan kegiatan bersih-bersih, tentu akan sangat bermanfaat. Menjaga lingkungan tentunya akan membuat kita terhindar dari penyakit yang bersumber dari lingkungan yang jorok seperti gatal-gatal, muntaber, DBD dan malaria. Olehnya itu sob, jika lingkungan bersih, tentunya akan menjadi lebih sejuk, bebas dari polusi udara, air menjadi lebih bersih dan aman untuk di minum, serta kita juga lebih tenang dalam menjalankan aktifitas sehari hari. Sebenarnya masih banyak lagi manfaat menjaga kebersihan lingkungan, maka dari itu kita harus menyadari akan pentingnya kebersihan lingkungan mulai dari rumah kita sendiri seperti rajin menyapu halaman rumah, rajin membersihkan selokan, membuang sampah pada tempatnya. Makanya, mulai sekarang yuk terapkan lingkungan yang bersih dimulai dari rumah dan sekolah kita. (Wulan/fya)

Share

Ayo Peduli Lingkungan..!! MENJAGA kebersihan lingkungan? Sudah pasti penting banget lah guys? Tahu sendiri khan kebersihan yang berasal dari lingkungan inilah yang akan membawa kesehatan bagi kita. Begitu juga sebaliknya guys. Kalau lingkungan kita kumuh dan kotor maka akan mendatangkan berbagai penyakit. Hmmm sayangnya banyak diantara kita yang kurang sadar dan tanggap akan kebersihan lingkungan yah? Contoh yang paling sering terjadi nih, buang sampah sembarangan, meludah sembarangan. Benar-benar perbuatan yang tidak terpuji, bahkan tidak sopan guys. Seharusnya kalau mau buang sampah ya di tempat sampah donk, meludah ya di kamar mandi atau tempat lain yang semestinya. Bukan di sembarang tempat yang membuat orang lain mual. Nah, sudah sering lihat di lingkungan sekitar kita khan? Banyak sekali sampah yang berserakan. Apalagi saat hujan deras, sampah akan turun di jalanan. Wah, dengan melihat kondisi ini saja bisa disimpulkan bahwa kesadaran masyarakat akan kebersihan lingkungan kita masih sangat rendah. Yah, apapun yang sudah terjadi sepertinya mulai sekarang kita perlu belajar dan memperbaiki perilaku kita untuk lebih mencintai lingkungan guys. Kalau lingkungan bersih dan indah khan bukan hanya kita yang nyaman, orang lain yang melihatpun akan senang. Masih ingat banjir yang menimpa Kota Kendari beberapa waktu lalu khan? Kabarnya nih, ini terjadi karena hutan kita semakin gundul. Hadehh siapa sih pelakunya? Sudah tau sendiri khan hutan itu berfungsi menyimpan air. Apalagi untuk daerah kita yang berupa pegunungan. Kalau hutan sudah tidak ada, gak ada penahan air donk. Hmmm bisa dipastikan bahaya semakin besar. Apalagi saat ini cuaca kembali gak bersahabat..wah mesti diantisipasi nih guys.. Untuk itu, mulai sekarang saatnya sobat expresi peduli dan mencintai lingkungan kita dengan terus memperbaiki dan tidak merusaknya. Dengan lingkungan yang asri, bersih pasti kita akan terhindar dari penyakit dan musibah. So, mulai sadar lingkungan yah guys? (Wulan/fya)

Misna Siicimietsz’Aquariuz Kiatx yaitu jgn mmbuang smpah smbrangan,n manfaatx slain Mnjadi lingkungan brsih,qt juga trHndar dri brbgai pnyakit

Masyhuri Arifin Lingkungan yg sehat dan bersih dapat menjadikan tubuh tidak mudah terserang penyakit. Berbagai penyakit bermula dari lingkungan yg kotor dan kurang steril. Berbagai hal kecil dapat menjadikan sehat diantaranya membersihkan dan merapikan kamar. Mamad Adrianto Mamad Adrianto FAKULTAS HUKUM, UHO kebersihan itu adalah sebagian dari iman, lingkungan yang bersih akan membawa bnyak dampak yg positif. ingin lingkungan bersih dan sehat harus dimulai dari membiasakan diri sendiri menjaga kebersihan.


Kendari Pos | Selasa, 3 September 2013

21

Di Mana Posisi Bale?

CARLO Ancelotti sudah beberapa kali berganti formasi dalam karir kepelatihannya. Antara lain menggunakan pola 4-4-2 di Paris Saint-Germain dan Chelsea. Lalu formasi 4-3-2-1 di AC Milan dan bahkan

memakai tiga defender di Juventus. Di Real Madrid Ancelotti beradaptasi dengan meneruskan pola 4-2-3-1 peninggalan Jose Mourinho. Dengan kedatangan Bale, bagaimana formasi Real ?

Prediksi Formasi Real: Diego Lopez (GK); Alvaro Arbeloa, Sergio Ramos, Raphael Varane, Marcelo; Luka Modric, Xabi Alonso/ Sami Khedira, Gareth Bale, Isco, Cristiano Ronaldo; Karim Benzema

Penyerang Barcelona asal Argentina Lionel Messi berselebrasi dengan rekannya Cesc Fabregas usai mencetak gol ke gawang Valencia FC di Mestalla Stadium, dinihari kemarin.

Kaka

Kembalinya Si Anak Hilang MILAN--Kabar gembira buat Milanisti. AC Milan telah resmi mengumumkan keberhasilan mereka mendatangkan Kaka dari klub La Liga, Real Madrid. Pemain asal Brasil ini akan berada di San Siro selama dua musim ke depan. Di Milan, Kaka akan mendapat bayaran senilai 4 juta euro per musim. Dengan kepindahan ini, pemain bernama lengkap Riccardo Izecson Santos Leite itu akan mengenakan seragam kebesaran merah hitam sekali lagi setelah sempat “menghilang” selama empat musim. “Si Anak Hilang” tersebut pernah memperkuat Rossoneri pada rentang waktu 2003 hingga 2009 silam, dan kemudian memutuskan menerima pinangan El Real dengan bandrol fantastis, 65 juta euro. kini dia kembali ke Milan tanpa ongkos transfer sepeser pun. Dia akan kembali memakai kostum nomor 22, yang dulu dia kenakan di Milan sebelum hijrah ke Madrid. “Saya kembali ke rumah. Saya sangat bahagia dan kami memiliki tim yang bagus,” ucap Kaka seperti dikutip dari Sky Sport Italia. “Saya ingin merasakan emosi spesial lagi dan tak sabar untuk bermain di San Siro,” sambung gelandang serang berusia 31 tahun ini. (acm/pra)

Diingatkan Pengkhianatan Torres LONDON-S a g a t ra n s f e r Luis Suarez telah meredup jelang detik-detik akhir bursa transfer. Saat ini hampir bisa dipastikan bahwa striker asal Uruguay tersebut akan tetap bertahan di Anfield, setidaknya selama semusim ke depan. Luis Suarez Skipper Liverpool, Steven Gerrard, menyambut positif fakta tersebut dan mengingatkan kembali pentingnya Suarez menunjukkan respek terhadap klub yang telah membelanya di masa sulit tersebut. “Orangorang selalu membicarakan soal daya tawar yang dimiliki pemain terhadap klub. Menurut saya, para pemain harus menunjukkan loyalitas sebagai balas budi terhadap apa yang sudah diberikan klub. Luis sendiri telah mengakui bahwa

Baca TORRES di Hal 22

2 3 BELUM MEMUASKAN VALENCIA V BARCELONA

VALENCIA-- Barcelona melakoni drama sepakbola dalam meraih kemenangan 3-2 atas Valencia dalam lanjutan La Liga di Estadio Mestalla, Senin (2/9) dinihari kemarin. Sempat unggul tiga gol lewat hattrick Lionel Messi, Barcelona justru harus bersusah payah memenangkan laga. Barcelona langsung tampil menekan sejak menit pertama pertandingan. Namun Azulgrana barus bisa membuka keunggulan di menit 11. Lionel Messi mencetak gol pembuka setelah memanfaatkan umpan terobosan Cesc Fabregas.

AFP PHOTO

Messi menggandakan keunggulan Barcelona di menit 39. Dua menit berselang atau tepatnya di menit 41, Messi memperlebar keunggulan menjadi 3-0 setelah mendapat umpan matang Neymar. Sayang keunggulan besar justru membuat lengah barisan pertahanan Barcelola. Gawang Victor Valdes mampu dua kali dijebol oleh Helder Postiga di lima menit jelang turun minum. Skor untuk sementara 3-2 untuk keunggulan Barca. Di babak kedua, Barcelona dan

Baca BELUM di Hal 22

/ LLUIS GENE


22

Kendari Pos | Selasa, 3 September 2013

Absen di Popnas, Bidik Kejurnas Kendari, KP Tim takraw putra Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar (PPLP) Sultra absen dalam ajang pekan olahraga pelajar nasional Indonesia (Popnas) September ini. Itu karena mereka tak berprestasi baik saat mengikuti Popwil di Makassar, Sulawesi Selatan. Kali ini, hanya tim takraw putri yang berhak menuju ajang nasional pada 12 September

mendatang bersama atlet dayung, silat, atletik dan taekwondo. Meski begitu, tim takraw putra PPLP masih berharap bisa mengikuti kejuaraan nasional (Kejurnas) di Pontianak yang diperkirakan berlangsung akhir Oktober mendatang. Pelatih Takraw PPLP Sultra, Darwis yang ditemui di kantor KONI (2/9) mengakui, hingga saat ini proses

pembinaan dan pelatihan terus berjalan untuk mempersiapkan diri turun ke arena. “Kalau kelemahan kita pada pertandingan di Makassar lebih banyak dipengaruhi minimnya mental tanding. Sedangkan untuk sekarang meskipun semuanya adalah atlet baru, tapi kami lebih banyak memperkenalkan mereka tentang teknik,” klaimnya. (p7)

Rindu Reuni Dengan City MILAN-- Striker AC Milan, Mario Balotelli, mengungkapkan keinginannya untuk bisa mengadakan “reuni” melawan mantan timnya, Manchester City di ajang Liga Champions. Pemain berusia 23 tahun ini pindah ke San Siro dari Etihad Stadium dengan banderol 20 juta Pounds awal tahun ini. Meskipun saat ini telah nyaman bermain bersama Milan, tapi Balotelli mengakui bahwa The Citizens masih memiliki tempat khusus di hatinya. “Saya mengalami masa-masa bahagia dan meraih kesuksesan di sana. Saya masih memiliki banyak teman di Manchester dan akan sangat senang jika bisa kembali dan menyapa para fans yang sangat baik kepada saya,” ungkap Super Mario kepada Mirror. Meskipun demikian, attacante

Belum Valencia tampil ngotot saling berbalas serangan. Meski sempat menciptakan banyak peluang, namun tak ada gol tercipta di babak kedua. Raihan tiga angka itu membuat Barcelona mengantongi 9 poin. Jumlah poin yang sama dengan Atletico Madrid, Villareal dan Real Madrid. Entrenador Barcelona Gerardo Martino mengaku memang sempat risau melihat timnya “memberi angin” kepada Valencia. Tetapi itu tak mengurangi rasa puasnya terhadap kinerja Barca. “Mengingat di mana kami bermain, hirarki tim yang kami hadapi dan juga cara bermain,

Mario Balotelli

Gli Azzurri ini menyatakan bahwa jika benar-benar terjadi, pertandingan tersebut akan sangat emosional baginya. “Emosi saya akan campur aduk jika kembali ke sana sebagai lawan untuk mengalahkan mereka. Tapi saya tetap berharap Milan bersua City di fase knockout,” imbuh Balotelli. Balotelli baru kembali ke Italia setelah bergabung bersama Il Diavolo di paruh kedua musim lalu. Ketajamannya langsung melonjak drastis setelah kembali ke San Siro. Sebelumnya pemain keturunan Ghana ini bermain di Liga Inggris selama dua setengah musim. (mrr/mri)

Torres inilah performa kompetitif terbaik yang kami perlihatkan,” nilai Martino di situs resmi Barca. “Saya risau karena kami memberi Valencia lima sampai 10 menit waktu istirahat saat kami unggul tiga gol. Anda tak boleh memberikan lawan Anda kesempatan. Kami bisa saja mengakhirinya dengan 3-3, 2-3 atau 2-5. Terlepas dari apa yang bisa saja terjadi, saya amat puas dengan permainan tim. Kami mendapatkan apa yang kami inginkan,” lugas Martino. Sang jenderal lapangan Barcelona, Andres Iniesta juga mengakui Valencia memang tak pernah mu-

dah untuk ditaklukkan. “Kami membiarkan mereka kembali mendapatkan kesempatan, tapi pada akhirnya kami cukup kuat untuk mempertahankan keunggulan,” kata Iniesta seperti dikutip Reuters. Meski kurang puas dengan hasil akhirnya, namun ia yakin Los Cules--julukan Barcelona-bakal lebih baik dalam beberapa laga ke depan. “Yang paling penting adalah kami terus memperbaiki diri. Ini baru

di awal musim. Tentu saja kami harus memasang target tinggi, dan makin cepat mencapai level optimal, dan terus konsisten di level itu, maka makin bagus,” tandasnya. Sementara itu bagi Valencia kekalahan ini adalah yang kedua dalam tiga pekan ini. Mereka hanya sekali menang atas Malaga. Tambahan tiga gol ini sendiri membuat Messi menjadi pemuncak daftar pencetak gol sementara dengan torehan lima. (zul/jpnn)

klub telah banyak mendukung ketika berbagai masalah menimpanya. Dia harus menyadari betapa klub ini telah berjuang untuknya,” sindir pemain 33 tahun tersebut. El Pistolero--julukan Suarez--memang cukup akrab dengan kontroversi di Inggris. Dua kasus terbesar yang pernah menjeratnya adalah konflik berbau rasial dengan Patrice Evra dan juga gigitan terhadap Branislav Ivanovic.

Liverpool selalu mendukung penuh Suarez di dua kasus tersebut. Lebih lanjut, Gerrard c oba m engi ngat kan Suarez terhadap apa yang pernah terjadi dengan eks pujaan Kopites lainnya, Fernando Torres. “Para pemain juga memiliki hubungan d e nga n f a ns. A nd a l ihat sendiri apa yang terjadi saat Torres hengkang ke Chelsea. Fans akhirnya mengidolakan Luis,” ingatnya.

Kapten Timnas Inggr is ini secara tersirat juga tidak m e m p e r ma s a l a h k a n j i k a Suarez ingin pergi tahun depan, asalkan sang striker bisa mempersembahkan yang terbaik bagi klub saat ini. “Jika dia kembali tampil gemilang musim ini, dia kelak bisa hengkang ke Barcelona, Real Madrid, Bayern Munich atau klub manapun yang dia inginkan di dunia ini,” tutup Gerrard. (tds)


23

Kendari Pos | Selasa, 3 September 2013

Mengapa Rambut Bisa Berketombe? P

ASTI sangat memalukan jika ada banyak serpihan putih yang jatuh dari rambut pada pakaian yang sedang kita kenakan untuk beraktivitas. Serpihan putih yang sering disebut ketombe ini sebenarnya adalah kulit kepala yang sudah tua dan mengelupas. Namun, berbagai masalah di rambut dan kulit kepala menyebabkan kulit kepala yang seharusnya menghilang secara alami justru menumpuk di kulit kepala. Karena itu muncullah ketombe. Ketombe yang juga dikenal sebagai seborrhea, merupakan kondisi umum di daerah kulit yang kaya akan kelenjar minyak seperti wajah, kulit kepala, maupun badan bagian atas. Munculnya ketombe ditandai dengan pengelupasan (kelebihan produksi sel kulit) dan kadang-kadang kemerahan dan gatalgatal (radang, red) dari kulit kepala. “Ragi kulit normal yang disebut pityrospo-

rum ovale, tinggal di daerah kulit yang kaya akan minyak dan memainkan peran pembentukan ketombe. Ketombe bisa muncul karena stres, musim dingin, dan jarang keramas,� kata pendiri Instasculpt, Dr Manjiri Patankar Puranik,, seperti dilansir laman Healthmeup, Sabtu (31/8). Lalu apa yang menjadi penyebab munculnya ketombe? Pertama adalah kulit ter-

lalu kering. Keringnya kulit kepala dapat menyebabkan kulit kepala mengelupas dan membentuk serpihan-serpihan kulit. Penyebab kedua adalah kulit terlalu berminyak. Minyak yang berlebihan pada rambut dapat menjadi sumber makanan jamur yang berkembang dikulit kepala, sehingga jamur akan merangsang pengelupasan kulit kepala berlebihan dan menyebabkan ketombe. Ketiga, penyebab ketombe adalah terlalu sering atau jarang keramas. Keempat, mengonsumsi makanan berlemak secara berlebihan juga bisa memicu ketombe. Penyebab kelima adalah stres. Terakhir, penggunaan kosmetik untuk rambut yang tidak cocok juga bisa memicu ketombe. Ketombe adalah infeksi jamur superfisial dan dapat menyebar dengan berbagi sisir. Namun, perlu diketahui bahwa ketombe tidak dapat menyebar jika anda hanya duduk di sebelah orang yang berketombe.(fny/jpnn)

Jangan Sembarangan Bahas Berat Badan dengan Anak APA yang anda lakukan jika melihat anak anda yang masih usia sekolah terlihat lebih gemuk daripada yang seharusnya? Mungkin saja anda akan mengatakan langsung kepadanya soal problem ini. Tapi berhati-hatilah saat membicarakan hal ini dengan buah hati anda.Karena ini bisa membuat anak sensitif dan kehilangan kepercayaan diri. Para peneliti di University of Minnesota Medical School, Minneapolis mengatakan bahwa pendekatan yang salah justru bisa mendorong anak-anak melakukan pesta makan dan kebiasaan diet yang buruk. Para peneliti menambahkan bahwa jika anda mengontrol berat badan anak anda, maka hal itu akan mendorong anak-anak melakukan kebiasaan makan yang tidak sehat, seperti melakukan diet ekstrim.Sebaliknya orang tua

harus berbicara tentang manfaat dari makan sehat dan bagaimana hal itu dapat mencegah berbagai penyakit. “Contoh percakapan yang produktif misalnya, makan buah-buahan dan sayuran akan membuat tubuh anda sehat dan kuat, sebagai lawan dari makanlah buah dan sayuran karena anda perlu menurunkan berat badan�, kata pemimpin peneliti Jerica Berge, seperti yang dilansir laman Medindia, Jumat (30/8). Tekankan kepada mereka bahwa berat badan tak hanya berpengaruh terhadap penampilan, tetapi juga kesehatan. Anak-anak yang kelebihan berat badan berisiko mengalami masalah kesehatan, seperti tekanan darah tinggi dan kolesterol tinggi, bahkan saat masih kecil. Kegemukan dan obesitas pada anak-anak juga berisiko terkena masalah gangguan tidur (sleep apnea), asma, dan kerusakan hati. Setiap kali ada kesempatan, berbicaralah dengan anak anda tentang pilihan dia untuk memilih makanan sehat dan berolahraga. Berbicara soal berat badan bisa dilakukan saat belanja atau pada saat menyiapkan makan malam.(fny/jpnn)


24 Manfaat Rambut Pendek bagi Wanita

S

i a p a bilang punya rambut pendek terlihat tomboi dan tidak cantik? Ada sejumlah w a n i t a yang potongan rambutnya pendek tetap terlihat cantik dan feminin. Misalnya saja seorang aktris Amerika Serikat, Anne jacqueline Hathaway. Wanita yang dikenal dengan nama Anne Hathaway ini memiliki gaya rambut pedek, namun tetap saja terlihat cantik dan elegan. Memiliki rambut pendek sebenarnya banyak keuntungan yang bisa Anda dapat. Salah satunya adalah mudah ditata. Anda tak perlu menghabiskan waktu berjam-jam lagi untuk memblow, mencatok, atau mengeritingi rambut. Selain itu, tanpa menyisir setelah bangun tidur pun rambut pendek tetap terlihat rapi. Ada banyak manfaat lain yang bisa Anda dapatkan jika memiliki rambut pendek. Apa saja? Berikut manfaat rambut pendek bagi wanita: 1. Rambut lebih sehat Rambut panjang biasnaya mudah sekali mengalami kerusakan, seperti bercabang dan rontok. Agar tak mengalami kerusakan seperti itu, tentunya wanita harus memiliki perawatan ekstra. Padahal, hal itu tak perlu Anda lakukan jika memiliki rambut pendek. Memiliki rambut mengurangi risiko mengalami kerusakan pada rambut. 2. Hemat waktu Rambut pendek sangat mudah dirawat dan praktis. Anda tak perlu belama-lama menatanya untuk memperindah rambut. Untuk menata rambut pendek, Anda hanya perlu menyisir dan memberikan sedikit vitamin rambut saja jika sedang terburu-buru ingin pergi. 3. Hemat biaya Jika memiliki rambut pendek, maka Anda tak perlu menghabiskan biaya untuk membeli sampo, kondisioner, atau perawatan rambut lainnya. Alasannya adalah karena rambut pendek tidak membutuhkan jumlah sampo dan kondisoner yang cukup banyak sepeti rambut panjang. 4. Nyaman saat musim panas Pada saat musim panas, wanita berambut panjang seringkali mengikat rambutnya. Namun, hal ini tak perlu dilakukan jika Anda memiliki rambut pendek. Rambut pendek memungkinkan angin menerpa leher dan kulit kepala. Dengan begitu, Anda akan merasa ringan dan nyaman dengan rambut pendek. 5. Terlihat lebih muda dan segar Wanita yang berambut pendek terlihat lebih muda dan segar. Bagi Anda wanita yang memiliki rambut panjang, cobalah potong rambut Anda dan lihat perbedaannya. Dengan rambut pendek tentunya Anda akan terlihat lebih segar dan muda dari usia saat ini. Coba perhatikan saja Anne Hathaway. Walaupun usianya sudah 30 tahun, namun rambut pendeknya membuatnya jadi terlihat lebih muda dari umurnya. 6. Terlihat cerdas dan seksi Wanita yang memiliki rambut panjang bisa terkesan kuno. Naun, hal itu tidak dialami oleh wanita yang memiliki rambut pendek. Dengan rambut pendek, wanita jadi terlihat aktif, easy going, energik, dan seksi. Rambut pendek menunjukkan bagian leher dan tulang selangka Anda sehingga keseksian wanita bisa dilihat dari bagian tubuh itu. (net/fya)

Kendari Pos | Selasa, 3 September 2013

PERCAYA DIRI DENGAN RAMBUT PENDEK R

ambut pendek menjadi salah satu ciri khas Hamria Maranai. Meski nyaris menyamai ukuran rambut pria, namun ia merasa nyaman dengan tampilannya itu. Bahkan, ia lebih percaya diri dengan gaya rambutnya sekarang ketimbang rambut yang panjang. Gaya rambut pendek kata Alumni Sarjana Ekonomi Unhalu tahun 2003 itu lebih simple dan praktis. Bukan hanya dalam penataan, tapi juga di dalam perawatannya. Makanya, untuk penampilannya sehari-sehari di kantor, Ria tak butuh banyak waktu layaknya gadis yang lain untuk sekedar menata rambut. “Sama halnya dengan rambut, memilih riasan wajah dan penggunaan aksesoris pun saya selalu pilih yang minimalis dan simple. Saya juga termasuk orang yang jarang ke salon, kalau pun ke salon hanya untuk menata rambut, sedangkan perawatan wajah, saya biasanya memanggil karyawan salon langganan ke rumah,� tuturnya. Lalu bagaiman dengan karirnya? Dalam bidang pekerjaan yang digeluti, semua orang dituntut untuk bekerja profesional. Hal itulah juga dipegang teguh oleh Hamria Maranai hingga mampu bertahan dengan profesi yang digelutinya. Meski diakui cukup berat menjalani pekerjaan di bidang marketing perbankan, namun

Ria senantiasa memegang teguh prinsip kerja demi memberikan layanan prima kepada nasabah. “Tugas saya bagaimana melayani dan memaintenance nasabah perorangan, misalnya nasabah prioritas menengah ke atas. Tentunya tugas ini cukup membuat saya sibuk karena sejak pukul 07.15 wita sudah dikantor untuk meeting serta terkadang ada nasabah yang meminta di prospek di luar jam kantor,� kata Ria. Pelayanan prima di luar jam kantor ujar perempuan kelahiran Makassar ini penting dilakukan, demi menjaga hubungan baik dengan nasabah. Meskipun awalnya ia sempat dilema saat dituntut untuk melayani nasabah di luar jam kantor, namun ia tetap berupaya melaksanakan tugas tersebut dengan baik, demi tanggung jawabnya sebagai seorang Personal Banking Advisor (PBA). (fas/fya)

Foto : Ulfa / Kendari Pos

Hamria Maranai

(Marketing BNI Cabang Kendari)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.